Swansea lukai debut Van Gaal di EPL
Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim
terbit 16 halaman
MANCHESTER United (MU) secara mengejutkan takluk 1-2 dari Swansea City pada pertandingan pembuka England Premier League (EPL) 2014-15 di Stadion Old Trafford, Sabtu (16/8) malam. Kekalahan ini cukup mengecewakan bagi Louis van Gaal karena laga ini merupakan debutnya di liga Inggris. Kekalahan ini tentunya berbanding terbalik dengan hasil
yang diperoleh MU selama pra-musim, dimana MU tidak pernah kalah. Pada laga resmi di Liga Inggris melawan Swansea, Van Gaal menurunkan skuad terbaiknya pada pertandingan ini. Manajer asal Belanda tersebut memasang duet Wayne Rooney dan Javier Hernandez di lini depan Setan Merah. MU sebenarnya mampu mendominasi sepanjang
pertandingan. Namun, serangan yang dibangun Rooney dkk kerap mentok. Lini belakang Swansea tampil disiplin memutus alur serangan lawan. MU dipaksa menelan pil pahit karena kebobolan lebih dulu oleh gol yang diciptakan Ki Sung-yeung pada menit ke-28. Baca: Swansea ( Halaman 2 )
SENIN 18 AGUSTUS 2014 NOMOR. 02599 TAHUN VIII
HUT RI Bupati Minsel penuhi undangan Kepresidenan di Istana Merdeka
BUPATI Minsel Tetty Paruntu bersama Kadiv Humas Mabes Polri Ronny Sompie foto bersama usai upacara di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8) kemarin.(foto: ist)
BUPATI Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE untuk pertama kalinya mendapat undangan kehormatan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), untuk mengikuti langsung Detik-Detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke-69 di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8) kemarin. Dalam upacara tersebut, istri tercinta dari anggota Deprov Sulut terpilih Deki Palinggi ini, terharu sampai meneteskan air mata. Tetty mengatakan, pelaksanaan upacara tersebut begitu tertib dan khidmat, dan menggugah perasaan semua peserta upacara. Tetty bahkan terharu dan sampai meneteskan air mata melihat bagaimana sang saka Merah Putih dikibarkan dan mendengar hymne simponi yang melukiskan perjuangan para pahlawan bangsa, mengorbankan jiwa dan harta dalam merebut kemerdekaan, dan dalam mempertahankan serta mengisi kemerdekaan Indonesia. Baca: Bupati ( Halaman 2 )
SELEBRITI
GUBERNUR Sulut SH Sarundajang menyerahkan bendera Merah Putih kepada siswi paskibra, pada upacara di halaman Kantor Gubernur Sulut.(foto: ist)
Formasi anak panah Manado—Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-69 di Sulut, Minggu (17/8) kemarin berlangsung khidmat. Di Pemprov Sulut, upacara yang digelar di halaman Kantor Gubernur, dipimpin Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang (SHS)
selaku Inspektur Upacara (Irup). Upacara tersebut diawali defile peserta masuk ke lapangan upacara, dengan bertindak sebagai Komandan Upacara Mayor TNI Bakti Dasasi. Baca: Formasi ( Halaman 2 )
KPK: Merdeka itu bebas dari korupsi Jakarta—Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menilai kemerdekaan kini harus dimaknai setiap elemen masyarakat untuk memiliki visi dan misi
yang membebaskan diri dari berbagai macam penjajahan, salah satunya penjajahan dalam bidang ekonomi. Baca: KPK ( Halaman 2 )
WALIKOTA Manadop GS Vicky Lumentut menyerahkan bendera Merah Putih kepada siswi paskibra, pada upacara di Lapangan Sparta Tikala.(foto: ist)
Koruptor tak dapat remisi KPK nilai hal positif untuk menciptakan efek jera Manado—Setiap perayaan HUT Kemerdekaan RI, narapidana (napi) di seluruh Indonesia mendapat remisi atau pengurangan masa
hukuman yang didasarkan ketentuan perundangundangan yang berlaku. Hanya saja, maka di HUT RI ke-69 ini, napi korupsi tidak mendapatkan remisi.
Pinolosian terisolir Banjir sambut HUT Kemerdekaan RI di Bolsel-Bolmong
TYA ARIESTYA
Nikah di hari Kemerdekaan HARI kemerdekaan Republik Indonesia ke-69, Minggu (17/8) kemarin, dipilih pasangan artis Tya Ariestya dan Irfan Ratinggang untuk menikah. Keduanya saat ini sudah sah menjadi suami-istri setelah mengucap janji sehidup semati di hadapan penghulu. Akad nikahnya dilaksanakan di rumah Tya yang baru di Tangerang Selatan dan hanya dihadiri oleh keluarga besar kedua mempelai. Baca: Nikah ( Halaman 2 )
POJOK “Jadilah dirimu sendiri agar ketika seseorang mencintai, kamu tak perlu takut jika dia akan temukan dirimu bukan orang yang ingin dia cintai”
Bolmong—Masyarakat di Bolsel dan Bolmong terpaksa merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-69 dengan hati was-was. Bagaimana tidak, sehari sebelum HUT RI, tepatnya Sabtu (16/8) pekan lalu, bencana alam berupa banjir menerjang sejumlah wilayah di dua kabupaten tersebut. Perubahan kondisi akhir-akhir ini membuat bencana mengintai setiap wilayah di bumi Nyiur Melambai ini. Seperti yang terjadi di Desa Mataindo Kecamatan Pinolosian Tengah, Bolsel. Baca: Pinolosian ( Halaman 2 )
1057 napi umum di Sulut dikurangi masa hukuman Ini tentunya berbeda tahuntahun sebelumnya, dimana ada saja koruptor yang dapat remisi, termasuk di Sulut. Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (KemenkumHAM), Handoyo Sudrajat mengatakan, sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 99 tahun 2012, aturan remisi sudah lebih diperketat khusus untuk
warga binaan yang termasuk ke dalam kategori pengguna narkoba, teroris, korupsi, dan kejahatan internasional lainnya. Dengan demikian, sejumlah terpidana kasus korupsi yang harus gigit jari antara lain Angelina Sondakh, Andi Buchari, Jefferson Rumajar, dan sejumlah mantan orang penting lainnya asal Sulut. Baca: Koruptor ( Halaman 2 )
INTERNASIONAL
Jet tempur AS hancurkan kampung militan ISIS
BANJIR bandang menghantam Desa Mengkang, yang mengakibatkan jembatan di desa setempat rusak dihantam banjir.(foto: ist)
PULUHAN rumah warga Desa Mataindo terendam banjir. Kendaraan yang melintas pun mengalami kesulitan.(foto: chan/sk)
Baghdad—Pesawat jet tempur Amerika Serikat (AS) telah menjatuhkan bom di permukiman kelompok militan Negara Islam atau yang selama ini dikenal dengan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di kota Irbil dan bendungan Mosul, Irak. Seperti dikutip Huffington Post, Minggu (17/ 8) kemarin, komandan perang AS mengatakan bahwa serangan udara yang dilun-
curkan pada Sabtu waktu setempat untuk mendukung upaya kemanusiaan, serta melindungi personel dan fasilitas AS. Menurut komandan itu, sembilan serangan udara ini telah menghancurkan alat tempur kelompok militan. Sedikitnya empat kendaraan lapis baja dan tujuh tank hancur. Baca: Jet ( Halaman 2 )
Juana Gita Medinnas Janis kebanggaan Sulut di HUT RI ke-69 Deg-degan berhadapan dengan SBY, punya impian jadi polwan Juana Gita Medinnas Janis, terpilih sebagai pembawa baki bendera Merah Putih pada upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke-69. Pelajar SMAN 1 Tahuna itu adalah satu dari 34 anggota tim Melati, anggota Pasukan Pengibar Bendera yang bertugas dalam upacara pengibaran kali ini. Juana lahir di Tomohon, 20 Juni 1998, dan memiliki tinggi badan 174 cm. Dia adalah putri terbaik hasil seleksi ketat Paskibraka Sulut. RASA haru dirasakan Juana Gita Medinnas Janis saat dipercaya membawa baki bendera Merah Putih pada HUT RI ke-69, di Istana Merdeka, Minggu (17/8) kemarin. Mendapat
kesempatan menjadi salah satu anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibra) menjadi kebanggaan tersendiri bagi Juana. Sebab untuk menjadi anggota Paski-
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
braka pusat, harus melalui tahapan seleksi yang sangat ketat dan melelahkan. “Saya sih senang banget dipercaya untuk bawa baki dan ambil baki. Jadi Paskibraka saja sudah
senang banget. Itu kan tugas yang mulia. Apalagi bisa dipercaya bawa baki,” ujar Juana usai upacara. Baca: Deg ( Halaman 2 )
JUANA Gita Medinnas Janis saat menerima bendera dari Presiden SBY, pada upacara peringatan Detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke-69, di Istana Merdeka, Minggu (17/8) kemarin.(foto: ist)
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com