Swara kita 18 januari 2017

Page 1

RABU 18 JANUARI 2017 NOMOR 3152 TAHUN XI

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

Berpikir dan berbuat

INTERNASIONAL Presiden Perancis sebut UE tidak perlu didikte PRESIDEN Perancis, Francois Hollande, mengatakan bahwa Uni Eropa tidak membutuhkan nasihat dari pihak luar dalam menjalankan kerja sama antar anggotanya. “Eropa siap mengejar kerja sama trans-Atlantik yang didasarkan pada kepentingan dan nilai-nilai [kawasan]. Eropa tidak memerlukan nasihat dari pihak luar untuk memberi tahu apa yang harus dilakukan,” ucap Hollande, Selasa (17/1). Baca: Presiden ( Halaman 2 )

SELEBRITI DIKNA FARADIBA

Raih 4 gelar INDONESIA kembali menunjukkan taringnya di kancah Internasional. Pasalnya, salah satu wakilnya di ajang Miss Tourism International telah berlangsung di Malaysia pada 31 Desember 2016 lalu berhasil meraih empat penghargaan. Dikna Faradiba namanya. Putri Pariwisata 2015 yang mewakili Indonesia di ajang Miss Tourism International. Dikna dinobatkan sebagai Miss Southeast Asia Tourism Ambassadress 2016/2017, Miss Glowing Glojas, Most Prolific in Social Media dan Best in National Costume. Baca: Raih ( Halaman 2 )

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

TNI siap ”gebuk” ormas radikal “Kalau ada ormas yang bertentangan dengan Pancasila, tujuan akhir pasti mengubah Pancasila, itu yang berbahaya. Ormas yang gerakannya menentang Pancasila tentunya sudah keluar dari semangat dan cita-cita reformasi dan revolusi mental,” kata Gatot dalam keterangan tertulis, Selasa (17/1). Gatot menilai, gejolak sosial yang terjadi belakangan ini, terutama perang opini di media sosial, telah mengubah pola pikir masyarakat Indonesia. Upaya untuk melawan gerakan radikalis-

Lagi, Karyawan PT SEJ tewas di lokasi tambang

me dan ormas anti-Pancasila diperlukan untuk menjaga kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara.

Amurang—Setelah meninggalnya Warga Negara Asing (WNA) asal Cina beberapa waktu lalu, lagi-lagi satu karyawan di PT Sumber Energi Jaya (SEJ) yang beroperasi di Kecamatan Motoling Timur Minahasa Selatan tewas di lokasi perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan emas. Warga Desa Tokin Kecamatan Motoling Timur yang diketahui bernama Jems Turangan (30) ditemukan tak bernyawa di lokasi pertambangan, Senin (16/1). Jems meninggal dunia setelah kehabisan nafas saat mandi di kolam tempatnya bekerja. Kapolsek Motoling AKP Denny Rantung saat dikonfirmasi menjelaskan perihal peristiwa naas yang terjadi di Lokasi Perusahan Tambang tersebut.

Baca: TNI ( Halaman 2 )

Baca: Lagi ( Halaman 2 )

Gatot-Tito: Itu tak sesuai Kebinekaan Jakarta—Tentara Nasional Indonesia (TNI) menyatakan siap menghadapi organisasi kemasyarakatan (ormas) yang gerakannya bertentangan dengan ideologi Pancasila dan mengusung radikalisme. Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyampaikan, sikap ini sejalan dengan program revolusi mental yang diusung Presiden Joko Widodo. Menurutnya, Pancasila harus tertanam di pikiran, tingkah laku dan perbuatan masyarakat Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.

PENEMUAN MAYAT

JENDERAL Gatot Nurmantyo.

PEMERINTAHAN

Awas, Satgas Saber Pungli Pemkot Manado mulai action Manado—Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Manado jangan coba-coba lakukan pungutan liar (pungli). Pasalnya, Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli) Pemkot Manado telah terbentuk dan mulai action. Pelantikan Satgas ini dipimpin langsung Walikota DR GS Vicky Lumentut (GSVL) berdasarkan Surat Keputusan (SK) Walikota Manado Nomor 200a/KEP/LT.01/Inspekt/2016 tentang Pembentukan Satgas Saber Pungli dilingkup Pemkot Manado, di ruang Serbaguna Kantor Walikota, Jl Balaikota Tikala, Selasa (17/1) pagi kemarin. Baca: Awas ( Halaman 2 )

WALIKOTA GS Vicky Lumentut saat melantik Satgas Saber Pungli Pemkot Manado, di ruang Serbaguna Kantor Walikota, Jl Balaikota Tikala, Selasa (17/1) pagi kemarin.(foto: ist)

PARIWISATA SULUT

Wagub Kandouw: Harus didukung seluruh SKPD Manado—Wakil Gubernur Sulut Drs Steven O.E Kandouw mengatakan, seluruh SKPD di lingkungan Pemprov Sulut harus berinovasi dalam mengarahkan program kerjanya guna mendukung program prio-

ritas OD-SK di bidang pengelolaan pariwisata. “Sektor pariwisata di rezim pemerintahan OD-SK adalah primadona, untuk itu adalah kewajiban bagi setiap SKPD untuk memainkan peran me-

reka melalui program kerja guna mendukung pengembangan pariwisata di Sulut. Kreatifitas masing-masing Kepala SKPD diuji sekaligus dievaluasi dalam berkompetisi memajukan pariwisata di Sulawesi Utara, mereka

harus secara aktif berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata Sulawesi Utara” jelasnya Wakil Gubernur disela-sela kunjungan kerja di Tahuna, Selasa (17/1). Baca: Wagub ( Halaman 2 )

OPINI

PERLUNYA MEMBLOKIR SITUS MEDIA TERORIS, LGBT DAN RADIKAL (1) Oleh : Toni Ervianto*) TSUNAMI media sosial dan situs media online yang kurang bijaksana dan kurang dewasa dalam pengelolaannya, sudah semestinya disikapi secara tegas oleh pemerintah khususnya Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sebagai

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

bentuk kehadiran negara dalam memproteksi warganya dari informasi yang tidak benar atau hoax, yang meruntuhkan nasionalisme, membahayakan integrasi bangsa dan sebagai “komprador asing” di Indonesia. Oleh karena itu, adalah benar langkah Kominfo memblokir 11 situs media online yang dianggap mengandung konten negatif, apalagi menurut

pengakuan Imam Wahyudi, anggota Dewan Pers menyebut situs-situs yang diblokir itu tidak terdaftar sebagai media. Seperti Kemenkominfo memblokir 11 situs yang dianggap mengandung konten negatif. Kali ini, situs-situs yang diblokir Kominfo dimasukkan ke dalam database Trust+Positif. 11 situs tersebut adalah sebagai berikut voa-islam.com, nahimunkar.com, kiblat.net, bi-

syarah.com, dakwahtangerang.com, islampos.com, suaranews.com, izzamedia.com, gensyiah.com, muqawamah. com dan abuzubair.net. Sebelas situs yang diblokir ini merupakan hasil pantauan dari sekitar 200 situs maupun media online yang diyakini bermuatan negatif. Sebelum 11 situs ini, Kemenkominfo juga memblokir ribuan situs lain. Salah satunya www. habibrizieq.com, yang meru-

pakan situs milik Imam besar FPI, Habib Rizieq. “Dari 200an situs, yang terindikasi 11 tadi. Yang sembilan pertama berkenaan indikasi konten negatif seperti fitnah, provokasi, SARA, penghinaan simbol negara. Sementara yang ke-10 itu karena phising, dan yang ke-11 karena malware,” terang Noor Iza, dari Kementerian Kominfo. Baca: Perlunya ( Halaman 2 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


SAMBUNGAN Presiden ... Dari Halaman 1

TNI ... Dari Halaman 1

Komentar itu dikatakan Hollande untuk menanggapi pernyataan Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, yang dalam wawancara dengan London Times menyebut bahwa keluarnya Inggris dari Uni Eropa akan menjadi hal hebat. Menurutnya, akan lebih banyak negara yang keluar dari Uni Eropa jika blok tersebut tidak berubah. Pernyataan itu diutarakan Hollande saat menghadiri acara pemberian penghargaan tertinggi pada Duta Besar AS untuk Perancis, Jane Hartley. Dalam kesempatan itu, Hollande, yang dalam empat bulan akan lengser ini, juga menanggapi komentar Trump mengenai NATO yang dinilai taipan real estate itu sebagai organisasi usang karena tak melindungi anggotanya dari terorisme. Menurut Hollande, NATO masih menjadi andalan utama pertahanan militer negara-negara Eropa. Dengan situasi geopolitik Eropa saat ini, tuturnya, tidak ada pilihan lain bagi Uni Eropa untuk memperkuat integrasi pertahanan dan militer mereka. “Aliansi NATO disusun untuk memperkuat dan meningkatkan kapasitas pertahanan dan keamanan bagi kepentingan kolektif negara anggotanya. (NATO) akan menjadi organisasi yang usang ketika potensi ancaman (memang) sudah tiada,” katanya. Selain itu, kata Hollande, Uni Eropa juga harus bisa memastikan dan mempertahankan suara mereka agar terdengar ke seluruh dunia.(cnni)

“Masyarakat Indonesia pelan-pelan mindset-nya sudah berubah, padahal budaya Indonesia adalah santun dan damai,” imbuhnya. Kemarin, Gatot masih memimpin Rapat Pimpinan (Rapim) TNI tahun 2017 di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat ini menyampaikan, rapim TNI pada 2017 dinilai strategis dalam melanjutkan kehidupan berbangsa dan bernegara. Gatot menegaskan, TNI berkomitmen mendukung program pemerintahan yang sah. Pihaknya sepakat menghadapi semua ormas yang bertentangan dengan Pancasila dan radikalisme serta mengganggu jalannya pembangunan nasional. “Dua poin ini yang menjadi titik sentral, sehingga pada Rapim ini sejumlah Kementerian ikut memberikan pengarahan dan petunjuk agar semua dapat berjalan lancar dan TNI dapat membantu program-program pemerintah, baik di pusat maupun di daerah,” katanya. Selain Gatot, Kapolri Jenderal Tito Karnavian juga menyatakan hal yang sama di tempat terpisah. Menurutnya, pola pikir dan budaya masyarakat Islam di Indonesia saat ini tergerus oleh sekelompok ormas intoleran. “Hal yang menjadi atensi

Raih ... Dari Halaman 1 Tidak mudah bagi Dikna Faradiba untuk meraih empat penghargaan sekaligus di ajang Miss Tourism International itu. Dikna harus bersaing dengan 59 negara di dunia guna mengenalkan budaya Indonesia ke kancah Internasional. “Perjuangannya banyak sekali yang pasti Indonesia mengirimkan Dikna bersaing melawan 59 negara lainnya total ada 60 negara. Dikarantina berlangsung selama 3 minggu full. Kemudian kita juga ada kunjungan ke Langkawi dan selama karantina pelajarannya luar biasa, yaitu bagaimana kita memperkenalkan budaya kita, pariwisata. Kita juga diminta mampu mempresentasikan negara sebaik-baiknya,” kata Dikna di gedung Kementrian Pariwisata, Jakarta Pusat, Senin (16/1). Dikna mengatakan, memborong empat penghargaan sekaligus baru kali pertama bisa diraih oleh Indonesia, “Alhamdulillah ini pertama kali Indonesia memborong penghargaan terbanyak, empat penghargaan dan lima besar bersama New Zealand, Australia, Meksiko, Brazil dan Indonesia.” Atas keberhasilan yang dia dapat, wanita 23 tahun ini mendapatkan beasiswa di salah satu universitas terbaik di dunia, “Kita mendapatkan penghargaan tertinggi ini karena menjadi satusatunya negara Asia yang masuk dalam lima besar dan Alhamdulillah Dikna dapat hadiah beasiswa di Limkwoking University di London.” Rencana ke depannya, dia ingin terus mempromosikan pariwisata Indonesia ke seluruh dunia. “Tahun ini bertepatan dengan ulang tahun asean ke 50. Kita punya campaign visit Asean, semoga bisa kita kampanyekan campaign tersebut. Pastinya mempromosikan pariwisata Indonesia,” tutup Dikna.(kplc)

Perlunya... Dari Halaman 1 Situs-situs tersebut ditutup Pemerintah lantaran dinilai menyebarkan berita bohong (hoax) dan isu Suku, Agama, Ras dan Antargolongan (SARA). Situs tersebut juga dianggap meresahkan masyarakat. Menurut Imam Wahyudi, Dewan Pers tidak dapat melindungi 11 media itu dengan Undangundang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers karena tidak terdaftar. Imam menyebut pihaknya juga tidak dapat mengambil peran sebagai mediator antara 11 media itu dengan Kemenkominfo dengan alasan yang sama. Media atau perusahaan pers yang laik, dapat berteduh di bawah payung hukum. Namun itu pun hanya media yang kontennya memenuhi standar produk pers. “Garis besar bagaimana cara Dewan Pers mengkaji kelaikan media massa. Dewan Pers akan mengevaluasi konten atau ‘daging’ dari produk berita media tersebut. Media tidak akan dianggap pers bila kontennya tidak memenuhi elemenelemen jurnalistik. Dewan Pers juga memiliki kewenangan untuk menanggalkan status suatu media sebagai pers. Yakni jika media tersebut terus menerus melanggar kaidah-kaidah jurnalistik,” katanya. Menurut penulis, masyarakat Indonesia harus mendukung langkah pemerintah memblokir situssitus ini, apalagi tolok ukur atau indikator yang digunakan sangat jelas yaitu selama kontennya bertentangan dengan regulasi, UU, hatespeech, masalah pornografi, child abuse, dan menyebarkan nudity (pornografi) akan dibabat habis pemerintah. Menurut Menteri Kominfo, pemblokiran dari Kemenkominfo dilakukan dengan meminta semua penyelenggara jasa internet (PJI/ISP). Meski semua PJI diminta memblokir, namun ada yang sudah melaksanakannya dan ada yang belum.

RABU 18 JANUARI 2017 Lagi ... Dari Halaman 1

bagi kepolisian dari Aksi 212, meski aman tapi membuka wacana baru dari beberapa (kelompok) Islam, tergerusnya mainstream Islam, meningkatnya transnasional yang kurang pas dengan situasi kebinekaan,” kata Tito. Dia menyebut aksi 212 telah melahirkan gerakan yang bertentangan dengan prinsip kebinekaan. Aksi yang diinisiasi Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) itu dianggap berimplikasi luas sehingga menimbulkan gangguan keamanan serta ketertiban masyarakat. RAPIM 2017 Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyebut rapat pimpinan (rapim) TNI tahun 2017 memiliki nilai strategis. Hal tersebut dikemukakan Gatot dengan merujuk perkataan Presiden Joko Widodo. “Presiden mengatakan di mana-mana sekarang terjadi kompetisi global, yang diperebutkan energi, pangan dan air. Kemudian semua programprogram yang dilakukan bapak presiden memanfaatkan konstelasi geografi kita yaitu ada laut dan daratan,” ujarnya. Gatot menyebutkan bahwa Jokowi mewancanakan Indone-

sia sebagai negara maritim dan negara agraris. Sebagai negara maritim, Indonesia memanfaatkan kondisi geografis perairan Indonesia, mulai dari permukaan laut, dalam laut, dasar laut, dan pantainya. “Beliau (Jokowi) mengatakan kita negara agraris, kita harus swasembada pangan,” kata Gatot. Dua hal tersebut, kata Gatot, harus didukung, walaupun pelaksanaannya tidak mudah. “Program ini karena program bagus bagi Indonesia ditakutkan oleh negara lain, kalau Indonesia maju takut juga kan,” ucapnya. Untuk itu, Gatot mengajak agar TNI dan Polri bisa solid untuk membantu program pemerintah tersebut. “Ini yang harus sama-sama didukung oleh TNI dan Polri untuk membantu program pemerintah ini yang semuanya berpulang kepada rakyat,” tuturnya. Rapim TNI tahun 2017 ini mengambil tema “TNI Kuat, Hebat, Profesional, dan Dicintai Rakyat Siap Melaksanakan Tugas Pokok”. Selain itu, juga digelar Pameran Alat Peralatan (Alpahan) dan Pameran Sentra Pelayanan Terpadu (SP3T). Pameran tersebut diikuti sejumlah elite TNI dan beberapa perusahaan, antara lain PT Pindad, PT Dirgantara Indonesia, PT PAL, dan PT LEN.(cnni)

KORBAN tewas yang ditemukan di kolam renang lokasi perusahaan. (ist)

“Dari keterangan beberapa saksi yang berada di lokasi tersebut menyebutkan bahwa korban bersama rekanrekannya (Crew Enviro) sedang melaksanakan kerja di Kolam Pintu Air UMP2. Beberapa saat kemudian korban mengatakan kepada rekan-rekannya untuk mandi di kolam tersebut karena merasa kepanasan. Selang beberapa menit kemudian korban sudah tidak terlihat lagi di kolam. Teman-teman korban pun langsung melakukan upaya pencarian dan menemukan korban di dasar korban dalam keadaan tak sadarkan diri,” jelas Kapolsek. Oleh rekan-rekannya, Korban kemudian dibawa ke Klinik PT SEJ, namun ternyata korban sudah dalam kondisi tak bernyawa lagi. “Kami sudah berkoordinasi dengan keluarga korban untuk diotopsi namun istri dan keluarga korban tidak mengijinkan untuk melakukannya,” ujar Rantung. Tewasnya karyawan PT SEJ

di lokasi perusahaan tambang tersebut menimbulkan banyak spekulasi. “Yang namanya masih di lokasi perusahaan, tentu saja masih tanggungjawab perusahaan. Perlu dipertanyakan lagi sistem keamanan di lokasi tersebut. Apalagi sampai saat ini, yang terjadi di lokasi tersebut masih belum bisa dipastikan, karena saksi ataupun informasi dari dalam yang sulit diperoleh. Kami akan terus berusaha mendapatkan info penyebab kematian dari almarhum,” ujar Venty Aseng, warga Tokin. Disisi lain, Humas PT SEJ Henli Tuelah saat dihubungi mengaku bahwa korban kurang sehat dari rumah. “Malahan sebelum berangkat kerja korban diminta hari ini untuk istirahat, namun korban tetap berangkat kerja. Dan ditempat kerja, karena kepanasan korban berendam di kolam yang sedang dikerjakan hingga akhirnya musibah tersebut terjadi,” jelas Tuelah.(try-31)

Wagub ... Dari Halaman 1

Awas ... Dari Halaman 1 Pelantikan Satgas Saber Pungli Pemkot Manado selain didasarkan pada SK Walikota Manado, juga amanat ketentuan Pasal 8 Peraturan Presiden Nomor 87 Tahun 2016 tentang Satgas Saber Pungli dan Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 180/3935/SJ tentang pengawasan pungutan liar dalam penyelenggaraan Pemerintah Daerah. Dibentuknya Satgas Saber Pungi ini sejalan dengan komitmen Walikota GSVL dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE untuk menciptakan pemerintahan yang bersih dan berwibawa di Manado. Tak tanggung-tanggung, GSVL-Mor pun menggandeng penegak hukum dalam struktur, dimana Ketua Unit Pelaksana dijabat Wakapolresta Manado yang dibantu unsur Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri, serta beberapa pejabat Perangkat Daerah Pemkot Manado yang berkompeten. Pada kesempatan itu, Walikota GSVL menjelaskan bahwa pembentukan Satgas Saber Pungli Pemkot Manado ini sesuai Peraturan Presiden harusnya sudah dilaksanakan sejak 2016 lalu. Namun, Pemkot Manado masih menunggu penyesuaian dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2016. “Sebenarnya, pembentukan Satgas Saber Pungli dilaksanakan secara Nasional karena merupakan Peraturan Presiden sudah harus dilakukan tahun 2016 lalu. Namun karena kita masih menunggu penyesuaian dengan

2

OPD baru, maka kita baru melaksanakan pelantikannya sekarang,” jelas Walikota GSVL. Dirinya pun memberikan apresiasi atas terbentuknya Satgas ini dalam upaya menciptakan kinerja pemerintahan yang semakin baik dan bersih di segala bidang. “Mari bersama-sama kita laksanakan program Saber Pungli ini dengan sebaik-baiknya. Jadikanlah wadah ini sebagai alat aspirasi rakyat yang disampaikan dengan bahasa, sudut pandang dan dukungan positif,” tukasnya. Selain itu, tambah orang nomor satu di Manado itu, Satgas Saber Pungli memiliki kewenangan yang sangat strategis yaitu membangun sistem pencegahan dan pemberantasan pungutan liar, mengumpulkan data dengan menggunakan teknologi informasi. “Satgas Saber Pungli memiliki tugas melakukan koordinasi, melaksanakan

operasi pemberantasan pungutan liar atau melakukan operasi tangkap tangan serta memberikan rekomendasi kepada instansi vertikal dan Walikota Manado,” tandas Walikota GSVL. Adapun Kapolresta Manado Kombes Pol Hisar Siallagan SIK yang hadir dalam pelantikan ini sangat mendukung program ini. Dirinya berharap personil polisi yang dipercayakan di Satgas Saber Pungli ini bekerja profesional. Ikut menyaksikan pelantikan tersebut, Plt Sekkot Manado Drs Rum DJ Usulu, pejabat Perangkat Daerah Pemkot Manado, Camat/Lurah, PD Pasar Manado, PDAM Manado, PT Air Manado, Forum Pembauran Kebangsaan (FPK), Forum Kewaspadaan Dini Nasional, Badan Kerja Sama Antar Umat Beragama (BKSAUA), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), LSM/Ormas.(dewe)

STRUKTUR SATGAS SABER PUNGLI PEMKOT MANADO Penangungjawab Penasehat I Penasehat II Ketua Unit Pelaksana Wakil Ketua I Wakil Ketua II Sekretaris Wakll Sekretaris I Wakil Sekretaris II

: Walikota Manado : Kapolresta Manado : Kajari Manado : Wakapolresta Manado : Kepala Inspektorat Pemkot Manado : Unsur Kejari Manado : Kepala Bagian Operasional Polresta Manado : Kepala Seksi Pengawasan Kejari Manado : Sekretaris Inspektorat Manado, Dibantu 5 Kelompok Kerja dari unsur Polresta, Kejari, Pengadilan Negeri Manado, dan Perangkat Daerah Pemkot Manado

Tidak hanya itu, menurut Wakil Gubernur, Pemerintah Kabupaten/Kota juga harus bersinergi bersama Pemerintah Provinsi dalam memajukan Pariwisata Sulawesi Utara. “Seperti di Kabupaten Kepulauan Sangihe, keindahan alam di daerah ini begitu menakjubkan, lihat saja pantaipantai disini, hamparan pasir putih dan keindahan wisata bawah laut begitu potensial untuk dikelola secara optimal. Pengembangan Pariwisata adalah program keroyokan, untuk itu koordinasi antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dengan Pemerintah Kabupaten/Kota harus terus ditingkatkan, dan ingat hal ini bukan semata-mata tanggung jawab dari Dinas Pariwisata saja melainkan seluruh SKPD baik di Provinsi maupun Kabupaten/Kota, karena ini bersifat dependable,” papar mantan Ketua DPRD Sulut ini. Ditempat terpisah Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Utara, Daniel Mewengkang bekerja sama dengan Koordinator Satgas Pariwisata Sulawesi Utara, Dino Gobel menginisiasi pelaksanaan Rapat Koordinasi Pariwisata yang digelar di Hotel Sintesa Peninsula Manado, Selasa (17/ 1). Seluruh Kadis Pariwisata yang berasal dari 15 Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulawesi Utara hadir dalam rapat tersebut dan sepakat bersinergi untuk saling menopang wujudkan Pariwisata Sulut Hebat. Komitmen tersebut terlihat saat para Kadis Pariwisata menggelar sesi foto bersama sembari bergandengan

tangan dan menunjukkan bahwa kemajuan Pariwisata Sulawesi Utara adalah tanggung jawab bersama Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/ Kota se-Provinsi Sulawesi Utara. “Ini komitmen kami wujudkan kemajuan pariwisata di masing masing daerah kami dalam rangka mewujudkan pariwisata Sulut Hebat sebagaimana yang menjadi program prioritas rezim pemerintahan OD-SK,” kata Kadispar Bitung Ellen Sutrisno, Kadispar Bolmong Ulfa Paputungan dan Kadispar Minahasa Agustivo Tumundo. Para Kepala Dinas Pariwisata kemudian tampil membacakan program iven dan agenda kerja di masing masing daerah. “Kami siap mengadakan program kerja sekaligus bersinerji dalam rangka mewujudkan Sulut Hebat!” tegas Rizky Lamaluta, Kadispar Boltim. Dari hasil Rapat ini tentunya akan semakin memantapkan optimalisasi pengelolaan kepariwisataan Sulawesi Utara yang akan berdampak pada Efek domino dari sektor pariwisata sebagai motor penggerak perekonomian daerah se Sulut. “Pesan Pak Gub dan Pak Wagub, bahwa sudah menjadi komitmen mereka untuk wujudkan kemajuan pembangunan khususnya pariwisata dan tidak akan meninggalkan daerah lain atau mengutamakan daerah tertentu saja. Karenanya mari bersama kita berkolaborasi secara partisipatif untuk kemajuan daerah tercinta,” pesan Daniel Mewengkang.(erer)

SITUS PENYEBAR LGBT HARUS DIBLOKIR Perubahan sosial pada masa mutakhir itu berciri kan tiga : pertama adalah spektakuler, mendadak tanpa kita bersiap-siap, terdadak dengan perkembangan, ini sebuah proses. Kedua, perubahan Mondial yaitu tidak ada di dunia satupun yang selamat, seluruh lapisan merasakan sampai negara yang paling miskin, ketiga perubahan yang radikal, berpengaruh terhadap dasariah di negara kita. (bersambung) KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala, DIREKTUR: Hendra Zoenardjy, WAKIL DIREKTUR I: Ronald Rompas, WAKIL DIREKTUR II: Noldy Poluan, PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. REDAKTUR EKSEKUTIF: Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait. REDAKTUR: Robby Liando, Hanny Rais, REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul Ridwan Nurhamidin. FOTOGRAFER: Christian Farry Pratasik, KORDINATOR BIRO: Wolter Pangalila (BITUNGMANADO), Stenly Gaghunting (NUSA UTARA), Yunita Datalamon (BOLMONG RAYA), BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Erwien Bojoh (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Wolter Pangalila (BITUNG), Stenly Gaghunting (SANGIHE, SITARO), Denny Dalihade (TALAUD) Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG, BOLMUT), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, STAF IKLAN: Denny Moningka. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, Iman. SEKRETARIS/BENDAHARAPERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


SULUT

RABU 18 JANUARI 2017

3

APEL Korpri Perdana jajaran Pemprov Sulut.(foto: ist)

kekerasan terhadap perempuan Deprov ikut prihatin karena terus meningkat HAMPIR setiap harinya media masa di Sulut memberitakan kejadian tindak pidana yang terjadi. Parahnya lagi, data statistik laporan kepolisian yang menunjukkan semakin meningkatnya kejahatan seksual terhadap perempuan. Melihat kondisi ini, Anggota Komisi IV Eva Cindy Sarundajang angkat bicara. Putri bungsu dari mantan Gubernur Sulut ini, langsung berkomentar dan turut mendesak pihak aparat agar tidak main-main dalam menangani perkara cabul, apalagi korban masih anak di bawah umur. Selain itu, Eva juga mengkritisi sikap kepolisian yang masih membeda-bedakan penanganan perkara cabul oknum pejabat dengan masyarakat biasa. “Menurut pantauan saya kalau orang yang biasa-biasa langsung ditangkap dan fimasukkan kepenjara. Sekarang kalau oknum pejabat juga harus diadili sama seperti masyarakat biasa,” ungkap Eva. Eva pun ketuka disinggunh soal penanganan kasus cabul di Bolmong yang diduga melibatkan oknum pejabat, polisi dimintanya harus profesional alias jangan pilih-pilih kasih. “Sementara ini, kita lihat sudah dua kali panggilan tapi tidak datang. Ini untuk yang di Bolmong ya. Kalau oknum pejabat jangan ada alasan tugas dan sebagainya, kan mereka sudah tersangka. Harusnya kalau mereka tidak datang karena alasan tugas, harusnya jemput paksa donk,” tegasnya. Dirinya pun berharap agar penegakkan hukum di Sulut berlaku adil bagi siapa saja, tanpa memandang dan membeda-bedakan status sosial. “Jadi saya tegaskan kepada Kepala Daerah jangan cuman urus yang lain tapi urus juga yang seperti ini. Karena ini sangat meresahkan masyarakat terutama yang mempunyai anak-anak gadis,” tutupnya.(dede)

DICARI, KARYAWAN/ KARYAWATI UNTUK PELAYAN RESTORAN JUJUR, BERPENAMPILAN MENARIK DAN MAU BEKERJA KERAS. UMUR 17 - 35 TAHUN. LAMARAN DIBAWA KE PUNDI EMAS (PABRIK KOPI TETAP SEJATI) D/A Jalan Santiago 3 No.91, Tuminting Manado

APEL KORPRI PERDANA

Gubernur: Mari Kerja, Kerja, Kerja! Manado—Gubernur Sulawesi Utara melalui Asisten Adminsitrasi Umum Ir Roy Roring mengajak seluruh ASN Pemprov Sulut menjaga stabilitas kerja di awal tahun

2017 ini. Roring yang bertindak sebagai Inspektur Upacara mengatakan bahwa ASN wajib Kerja Kerja Kerja! demi terwujudnya Sulawesi Utara

Berdikari dalam Ekonomi, Berdaulat dalm Politik dan Berkepribadian dalam Budaya. Ajakan ini disampaikan Roring pada Apel Korpri Perdana, Selasa (17/1) kema-

rin, di lapangan kantor Gubernur. “Tanggung jawab, profesionalisme dan disiplin juga harus ditingkatkan, seiring dengan semangat baru di tahun yang baru ini,” ujar Roring.

Menutup sambutanya, Roring berpesan bahwa ASN harus mampu meningkatkan kompentensi dan bekerja dengan tulus, demi memajukan bumi Nyiur Melambai ini.(erer)

Selisih Rp700 juta pembebasan lahan Waduk Kuwil dipertanyakan Deprov Data BPN dan Balai Sungai tidak sinkron Manado—Pembangunan waduk di Desa Kuwil Kabupaten Minahasa Utara (Minut) masih dikeluhkan sejumlah masyarakat. Pasalnya masih ada beberapa tanah milik warga yang belum diselesaikan pembayaran pembebasan lahannya. Dalam rapat yang dipimpin Wakil Ketua Komisi III Deprov Sulut, Amir Liputo didampingi Ketua Komisi III Deprov Sulut, Adriana Dondokambey, Senin (16/1) lalu, Liputo mempertanyakan selisih pembayaran pembebasan lahan sebanyak Rp700 juta. “Dari data yang dibacakan oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) Rp82,2 miliar yang harus dibayar untuk tahun anggaran 2015/2016. Sementara data dari Balai Sungai sesuai real yang mereka bayar Rp82,9 miliar. Berartikan ada selisih Rp.700 Juta dan pembayaran itu berdasarkan verivikasi dari BPN,” ungkap Liputo.

Harusnya, menurut Liputo, pihak terkait melakukan koreksi data yang ditunjukkan. “Kesimpulan saya BPN dan Balai Sungai harusnya rekonsiliasi data, karena ini menyangkut keuangan negara. Rekonsiliasi data ini dimana ada ketimpangan. Namun ada hal yang menarik dalam hearing ini, satu keluarga yang sudah proses ketika akan pembayaran ada kepemilikan lain. Yang menjadi pertanyaan kenapa diproses jika ada dua kepemilikan dan diproses jadi satu. Setelah diakhir akan pembayaran ada dua kepemilikan, seharusnya dari awal hanya satu kepemilikan. Jika ada dua kepemilikan tentunya harus diproses dua kepemilikan tanah. Sudah batas akhir pembayaran pada tanggal 23 Desember 2016 sudah dibayarkan, namun rekening di blokir BPN,” tuturnya. Legislator lainnya dari Komisi III Deprov Sulut,

Meiva Salindeho mengatakan, dalam beberapa kesempatan, jika ditemui kekeliruan akan berdampak hukum. “Tentunya data harus objektiv, karena ini mengenai uang. Antara uang dan data uang yang dibebaskan harus sama. Data tidak lengkap tolong diperhatikan dan segera

perbaiki data,” ujarnya. Menjawab hal tersebut, pihak PPK dari Balai Sungai mengatakan, kalau pihaknya akan membayar sesuai data. “Saya dan staf setiap minggu berkonsultasi dengan BPN, karena pengukuran dan sebagainya kami serahkan ke BPN. Kadang kami siap mau bayar tiba-tiba masih ada complain masalah sengketa atau tidak

sesuai harga. Kami juga cukup kewalahan,” terangnya. Sementara itu, Kabid Hak Tanah dan Pendaftaran Tanah BPN, Herry Mumu mengatakan kalau ada masalah akan diblokir pembayarannya. “Ada yag kita blokir karena bukti kepemilikannya belum lengkap. Saat ini ada sekitar lima kasus yang kami blokir pembayarannya,” pungkasnya.(dede)

MASIH ada beberapa tanah milik warga yang belum diselesaikan pembayaran pembebasan lahannya.(foto: boyz/sk)

INFRASTRUKTUR

Perbaikan jalan Manado-Tomohon perlu dana pusat Manado—Anggota Deprov Sulut Hj Amir Liputo akhirnya angkat suara terkait nasib ruas jalan ManadoTomohon. Pasalnya, ruas jalan Manado-Tomohon tersebut dianggap sejumlah kalangan sebagai “ranjau” bagi para pengguna jalan, melihat kondisi jalannya yang rusak dan berlubang. Apalagi, jalan yang menjadi kewenangan Nasional ini kerap memakan korban usai mengalami longsor besar beberapa tahun silam. Menurut Liputo saat ini warga masyarakat diminta untuk bersabar, hal ini dikarenakan kebijakan penghematan anggaran secara besarbesaran. “Itu kan masuk kewenangan pusat melalui BPJN dan saat ini kita tengah berhemat, bayangkan saja sampai anggaran untuk KPK saja di potong. Ruas jalan Manado-Tomo-

hon tetap menjadi perhatian kami” jelas legislator low profile ini. Dirinya pun optimis jika kelak dalam APBN-Perubahan ruas jalan Manado-Tomohon bisa tertata dalam anggaran perbaikan pemerintah pusat. Namun mesti diingat saat ini banyak proyek yang menjadi kewenangan pusat yang harus diselesaikan terlebih dahulu salah satu contoh adalah jalan tol ManadoBitung. “Saya berharap dengan adanya program tax amnesty tahun ini, kondisi ekonomi kita semakin membaik, dan bisa diusahakan ruas jalan Manado-Tomohon pada APBN Perubahan. Karena memang kondisi jalan tersebut sudah memprihatinkan,” tandasnya. Sebelumnya, Gubernur Sulut Olly Dondokambey saat dimintai tanggapan perihal

tersebut beberapa waktu lalu mengatakan jika persoalannya berada pada status infrastruktur publik tersebut sebagai jalan nasional. “Itukan persoalan jalan nasional dan sudah kita ajukan. Dulu tidak bisa diselesaikan karena duitnya balik lagi ke Jakarta. Itu karena teknisnya tidak dijelaskan dengan baik, makanya tidak bisa ditender,” jelas Olly, seraya memastikan jika di tahun 2017 ini akan tetap ada pemeliharaan untuk ruas jalan Tomohon-Manado. Menyentil soal pelebaran badan jalan, Gubernur Olly menjelaskan bahwa permasalahannya adalah anggaran Rp150 miliar untuk pelebaran jalan terpaksa dikembalikan karena teknisnya tidak sinkron. “Yang pasti kedepannya akan ada pelebaran,” pungkas Olly.(dede)


YUSTISIA

RABU 18 JANUARI 2017

4

'Ganja' gorila marak diedarkan di Sulut Polda Sulut berhasil tangkap 3 pelaku obat terlarang dan narkoba jenis sabu Manado—Upaya pemberantasan peredaran narkoba di daerah ini terus dilakukan. Mengawali tahun 2017 ini, Direktorat Reserse Narkoba Polda Sulut melalui

Subdit I Unit I berhasil mengungkap pelaku narkoba. Dalam penangkapan di tiga lokasi berbeda ini, polisi berhasil menyita barang bukti (babuk) sabu, obat Somadril

pencurian dokumen Sertifikat Gereja Pekabaran Injil Jalan Suci diduga dicuri MERASA keberatan dengan perbuatan dari pelaku yang tidak diketahui identitasnya, dimana diduga telah mencuri serta menggelapkan sertifikat dari Gereja Pekabaran Injil Suci di Manado, seorang Pendeta yakni Stefanus Humune (36), warga Kelurahan Ranomuut Lingkungan III, Kecamatan Paal Dua, dengan terpaksa melaporkan pelaku ke Polresta Manado, Selasa (17/1) kemarin. Berdasarkan laporan Polisi, pelapor menjelaskan bahwa pada awalnya Sertifikat Hak Milik (SHM) atas nama Shephard Supit, telah dinyatakan hilang pada tanggal 21 Januari 2007 silam dan sudah dilaporkan ke Polda Sulut serta telah dipublikasikan melalui media. Nah, pelapor pun kaget ketika sertifikat asli tersebut yang berupa Copian, dilihat oleh pelapor dipegang oleh pelaku di Pengadilan Negeri (PN) Manado, Selasa (17/1) kemarin, ketika pelapor hendak mengikuti sidang. Bahkan dalam copian sertifikat tersebut tertera cap PN Manado. Atas perbuatan pelaku, pihak pelapor mengalami kerugian materi. Kapolresta Manado Kombes Pol Hisar Siallagan, ketika dikonfirmasi melalui Kasubag Humas AKP Rolly Sahelangi, membenarkan adanya laporan tersebut.(rees)

kejahatan seksual

serta ganja sintetis jenis tembakau gorila. Kabid Humas Polda Sulut, Kombes Pol Ibrahim Tompo SIK MSi, membenarkan adanya penangkapan tersebut. Dijelaskannya, pasca penangkapan para tersangka dan mengamankan babuk, pihaknya saat ini sedang melakukan pengembangan guna mengungkap pelaku lainnya yang masih mengedarkan barang terlarang tersebut. “Pelaku beserta barang bukti sudah diamankan di Mapolda Sulut untuk menjalani pemeriksaan. Kasus ini terus dikembangkan lebih lanjut,” tegas Tompo, Selasa (17/1) kemarin. Dari data yang dirangkum menyebutkan, awalnya penangkapan dilakukan Tim Unit I Subdit I Direktorat Reserse Narkoba, di wilayah Kecamatan Wenang, Kamis (12/1) pekan lalu, sekitar pukul 16.00 Wita. Pelaku berinisial IM (22), diamankan karena tertangkap tangan membawa 3 lintingan yang diduga tembakau gorila, dan 5 plastik bening berisikan 43 butir obat warna putih diduga obat keras jenis somadril,

yang disimpan dalam pembungkus rokok. “Untuk kasus ini kita kembangkan lagi, karena tembakau gorila ini diduga mulai banyak diedarkan di Sulut. Tembakau ini memiliki zat berbahaya seperti menghisap ganja,” kata Tompo. Diketahui, ganja sintetis dalam hal ini tembakau gorila merupakan zat kimia yang memiliki efek buruk bagi kesehatan. Penggunanya dapat mengalami halusinasi ketika mengonsumsi benda terlarang ini. selain itu memiliki kandungan sedatif (penenang) tinggi, dan efeknya badan terasa mengambang (fly), berhalusinasi dan pergerakan badan terbatas atau lemah. Bersifat toxic, tembakau gorila dapat menggerogoti tubuh penggunanya dengan merusak ginjal, kejang hingga kematian. Selanjutnya penangkapan kembali dilakukan, Sabtu (14/ 1) akhir pekan, petugas berhasil membongkar dua kasus narkoba. Sabtu siang, tim berhasil menangkap seorang pengedar sabu lelaki RM (34), di wilayah

Kecamatan Malalayang, Kota Manado. RM diamankan petugas sekitar pukul 11.00 Wita, di wilayah Kecamatan Malalayang. Warga Kecamatan Paal Dua ini diringkus karena diduga akan mengedarkan narkoba jenis sabu. Selain pelaku, petugas juga berhasil menyita barang bukti berupa 1 paket kecil narkoba jenis sabu, yang dikemas dalam plastik bening dan 1 unit hand phone yang diduga digunakan untuk

bertransaksi barang haram tersebut. Pelaku dan barang bukti selanjutnya dibawa ke Mapolda Sulut untuk diproses. Kemudian, sekitar pukul 22.30 Wita, tim kembali berhasil melakukan penangkapan terhadap pelaku pengedar narkoba jenis sabu, seorang pria berinisial VTR (38). Pelaku diamankan di Jalan Arnold Mononutu, Kelurahan Saronsong I, Kecamatan Air Madidi,

Minahasa Utara. Dari tangan VTR, petugas mengamankan babuk berupa 1 paket kecil sabu yang dibungkus plastik bening dan 1 unit hand phone. Menariknya lagi, petugas turut mendapati 1 lembar surat lepas dari Lapas Kelas II A Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) serta Kartu Pembinaan dan Penyuluhan dari Lapas tersebut. Pelaku dan sejumlah barang bukti kemudian dibawa ke Mapolda Sulut.(erel)

KORUPSI PRONA SANGIHE

Masyarakat dihimbau berikan uang terima kasih untuk BPN

Siswi SMP diperkosa di Jembatan Soekarno REMAJA putri yang masih duduk dibangku SMP sebut saja Jelita (13), warga Kota Manado, diperkosa lelaki tak dikenal di Jembatan Soekarno, Senin (16/1) dini hari, sekitar pukul 02.30 Wita. Mirisnya lagi, korban diperkosa usai diberi minuman keras (miras). Berdasarkan penuturan korban di ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Manado, sebelum peristiwa itu terjadi awalnya korban pergi bertemu dengan paman yang kesehariannya berjualan di Pasar Bersehati, dengan maksud meminta uang untuk biaya sekolah. Setelah menerima uang dari pamannya, korban langsung beranjak dari sana dengan tujuan pulang ke rumahnya. Namun saat di tengah perjalanan, korban dicegat oleh temannya bernama Iti, yang tinggal di kompleks Pasar Bersehati. Menurutnya, saat itu Iti memaksanya untuk minum miras di kawasan Jembatan Soekarno. "Saat itu saya hendak pulang, dan dicegat oleh perempuan Iti, selanjutnya saya dipaksa untuk miras bersama dengan beberapa pria yang saya tidak kenal,” kata korban. Nah, disaat gadis belia ini mulai mabuk, korban sempat melihat perempuan Iti menerima uang dari seorang pria, dengan imbalan pria tersebut ingin mencicipi tubuh korban. Bahkan Iti juga mengambil uang milik korban, dan menyuruh temannya untuk mengangkat korban dipindahkan ke dalam mobil jenis Avanza. Di dalam mobil itu remaja putri itu langsung diperkosa oleh lelaki yang tidak dikenalinya. Setelah diperkosa, korban diantar pulang oleh rekannya, seolah-olah tidak ada yang terjadi. Namun setelah korban sadar, korban mengingat apa yang dialaminya semalam dan kemaluannya terasa sakit. Tidak terima dengan perbuatan teman wanitanya bernama Iti, korban dibantu temannya datang melaporkan kasus ini ke Polisi. Kasubag Humas Polresta Manado AKP Roly Sahelangi, ketika dikonfirmasi membenarkan laporan tersebut.(rees)

DIT Narkoba Polda Sulut kembali berhasil mengungkap dan menangkap 3 pelaku sabu dan obat terlarang di awal tahun 2017.(inzet: tembakau gorila).(foto: ist)

WARGA dihadirkan saksi untuk memberikan keterangan dihadapan Majelis Hakim Pengadilan Tipikor.(foto: onal/sk)

Manado—Kasus korupsi korupsi pungutan liar (pungli) yang dilakukan tujuh orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Badan PertanahanNasional(BPN)Kabupaten Kepulauan Sangihe, dalam Proyek Operasi Nasional Agraria (Prona) Tahun 2014, kembali bergulir di Pengadilan Tipikor Manado, Selasa (17/1) kemarin. Dengan agenda mendengarkan keterangan saksi meringankan yang dihadirkan oleh Penasehat Hukum (PH) terdakwa. Dimana PHmenghadirkanlimaorangsaksi untuk memberikan keterangan kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU) dan Majelis Hakim yang diketuaiVincentius Banar. Kelima saksiadalahwargayangmenerima Prona tahun 2014. Dalam kesaksian mereka terungkap bahwa memang, ada praktek pemungutan yang dilakukan para terdakwa selaku ASN di BPN. Lebih lanjut dijelaskan para saksi, cara pemungutan itu dilakukan dengan meminta setiap Kepala Desa untuk menghimbau masyarakatnya agar menyerahkan uang “terima kasih”

kepada para terdakwa. Hal itu terungkap mana kala JPU menanyakan kepada para saksi. “Perangkat kampung bilang bagaimana saat meminta menyerahkan uang?” tanya JPU. “Menghimbaukepadamasyarakat untukberikanuangterimakasihdan diberikan kepada petugas Prona dari kantor pertanahan,” beber para saksi. Parahnya lagi, berdasarkan ketarangan para saksi, dalam realisasi Prona ini ada beberapa desa yang tidak dilakukan sosialisasi terlebih dahulu. Para warga penerima Prona hanya bertemu di jalan atau di rumah, dan langsung dikatakan menerima Prona dengan himbauan agar sudi membayar uang ratusan rupiah sebagai tanda terima kasih. Namun para saksi juga menjelaskan bahwa dalampemberianuangitutidakada komplain dari masyarakat. “Tidak ada komplain dari masyarakat, semua ikhlas berikan uang terima kasih itu,” jelas saksi. Usai dengarkan keterangan para saksi, Majelis Hakim menunda sidang hingga pekan depan.

Diketahui para Terdakwa yang didakwa bersalah oleh JPU Gita ArjaPratamadiperkarainimasingmasing Terdakwa PK alias Peggy, SSB alias Sitty, AK alias Anasthasius,SKaliasSieske,AAK alias Abdul, TD alias Timothius (Satu Berkas). Sementara itu, ZL alias Zakharia dan PK alias Paulus (Satu Berkas), juga ikut didakwa bersalah JPU di hadapan Ketua Majelis Hakim Vincentius Banar. Dalam dakwaannya, JPU menerangkan kalau delapanASN ini telah melakukan pelanggaran hukum dengan cara, telah melakukan atau turut serta perbuatan menerima hadiah atau janji, padahal para terdakwa dilarang untuk meminta, memungut, menerima, biaya apapun dalam pendaftaran tanah sehubungan dengan kegiatan Prona. Adapun pungli yang dilakukan para terdakwa berbeda-beda. Terdakwa Peggy memungut Rp32.550.000, terdakwa Sitty dan Anasthasiaus memungut Rp38.150.000, terdakwa Sieske dan Abdul memungut Rp26.900.000, terdakwa TimothiusdanZakhariamemungut Rp27.650.000, dan terdakwa Paulus memungut Rp5.510.000,” terang JPU. Dilanjutkan lagi, kedelapan terdakwa digiring hingga ke meja hijau dengan menggunakan pasal 12 Undang-undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999, tentang Pemberantasan Tindak PidanaKorupsi,sebagaimanatelah diubah dan ditambahkan dengan UU RI No 20Tahun 2001, tentang Perubahan Atas UU RI No 31 Tahun 1999, juncto pasal 55 Ayat 1 Ke-(1) KUHPidana.(rees)

PENGABDIAN POLRI

4 Pamen Polda Sulut raih penghargaan purna bhakti

WAKAPOLDA memberikan penghargaan kepada Pamen Polda Sulut memasuki purna bhakti, dalam upacara di halaman Mapolda.(foto: hms/plda)a

Manado—Kapolda Sulut Irjen Pol Drs Bambang Waskito, memberikan penghargaan kepada 4 Perwira Menengah (Pamen) Polda Sulut yang akan memasuki masa purna bhakti tahun 2017. Penghargaan ini berdasarkan keputusan Kapolda Sulawesi Utara, Nomor: Kep/05/I/Tahun 2017, tanggal 11 Januari 2017. Keempat Pamen yang menerima penghargaan yakni Direktur Tahanan dan Barang Bukti Polda Sulut, AKBP Jeane Gosal BSc, Pamen Polda Sulut, AKBP Niksel Janri Sakudu BSc, AKBP Hermanus FE Malagani, Pamen Direktorat Res-

krimum Polda Sulut, dan AKBP Sostenes Wakim dari Pamen Direktorat Binmas Polda Sulut. Piagam penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakapolda Sulut, Brigjen Pol Drs Lotharia Latif SH MHum, saat bertindak sebagai Inspektur Upacara bendera rutin bulanan, Selasa (17/1) kemarin, di Mapolda Sulut. “Penghargaan Purna Bhakti ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi, loyalitas dan pengabdian selama bertugas sebagai anggota Polri dalam rangka mewujudkan kemajuan organisasi,” jelas Wakapolda.(erel)

APEL BULANAN POLRI

Wakapolda minta jajaran seriusi kasus street crime Manado—Polda Sulut melaksanakan upacara bendera rutin bulanan, Selasa (17/1) kemarin pagi, di lapangan upacara Mapolda. Bertindak selaku Inspektur Upacara yakni Wakapolda Sulut, Brigjen Pol Drs Lotharia Latif SH MHum, dengan Komandan Upacara AKBP Nixon Nangka, dari Direktorat Polair Polda Sulut. Wakapolda dalam amanatnya mengatakan, upacara bendera merupakan perwujudan sikap disiplin dan mental yang melekat pada setiap anggota dan PNS Polri. “Salah satu tujuan upacara bendera adalah untuk menumbuhkembangkan moril dan semangat kejuangan personel

Polri, sehingga senantiasa dalam kondisi siap untuk melaksanakan tugas-tugas yang diemban, sesuai dengan dinamika perkembangan situasi pada lingkungan strategis,” ujar Wakapolda. Lebih lanjut jenderal bintang satu itu menegaskan, dalam penanganan masalah kamtibmas seluruh jajaran terus meningkatkan upaya pengungkapan kasus-kasus kejahatan jalanan (street crime) yang meresahkan masyarakat. “Tingkatkan pengungkapan tindak kejahatan yang meresahkan masyarakat seperti, premanisme, kejahatan jalanan, perjudian, perkelahian antar kampung serta kejahatan-ke-

jahatan yang menjadi atensi baik skala nasional maupun internasional seperti terorisme, korupsi dan narkoba,” tegasnya. Terkait pelaksanaan Operasi Mantap Praja 2017 di wilayah hukum Polda Sulut dalam pengamanan Pilkada di Kabupaten Bolaang Mongondow dan Sangihe, Wakapolda meminta seluruh personel yang ditugaskan agar selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan stakeholders terkait dan segenap lapisan masyarakat. “Hal tersebut guna mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif baik sebelum, saat maupun setelah pelaksanaan Pilkada,” kata Wakapolda.(erel)

WAKAPOLDA memberikan motivasi kerja kepada personil dalam upacara di halaman Mapolda, kemarin.(foto: hms/plda)


NUSA UTARA kinerja Pemkab Sangihe gelar Sertijab seluruh SKPD USAI dikukuhkannya seluruh pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sangihe, hari ini, Selasa (17/1), digelar Serah terima jabatan (Sertijab) pejabat baru. Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe Jhon Heit Palandung saat memberikan sambutan usai sertijab, mengatakan, seluruh kepala-kepala dinas untuk segera melaksanakan tugas-tugasnya masing di tempat yang akan ia pimpin. "Yang terpenting kita utamakan dulu tugas kita, dan apa yang akan menjadi rencana kita ke depan. Mulai hari ini dan seterusnya berkerja sesuai apa yang telah anda rencanakan," katanya. Ditambahkannya, sekarang semua tugas-tugas telah menjadi tanggung jawab kita bukan bawahan kita lagi. "Sekarang anda-anda ini telah resmi memikul beban kalian masing-masing di SKPD-SKPD yang kalian pimpin. Tugas dari pejabat lama telah diserahkan kepada kalian, lanjutkanlah tugas-tuggas lama dan rencanakan apa yang akan menjadi rencana kalian kedepan nanti," tambah Palandung.(try01)

isu sara Jangan “termakan” hoax ISU Suku, Agama, dan Antargolongan (SARA) saat ini menjado trending topik di Kabupaten Kepulauan Sangihe. Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Sangihe meminta seluruh masyarakat untuk lebih dewasa dalam menerima informasi. Kepala Bagian (Kabag) Hubungan Masyarakat (Humas) Pemkab Sangihe, mengatakan, terkait isu SARA jangan sampai kerukunan kita di Sangihe ini terpecah belah. "Mereka hanya menyebar isu yang tak pantas untuk di sebarkan, ini bisa membuat orang-orang di daerah ini terpecah bela hanya karena isu yang tak jelas ini," tuturnya. Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak terpengaruh. "Saya mengharapkan kita seluruh masyarakat agar tidak terpengaruh oleh isu-isu yang disebarkan oleh orang-orang tertentu. Mari kita tetap menjaga kerukunan kita bersama," kata Kapal.(try01)

RABU 18 JANUARI 2017

SANGIHE, SITARO, TALAUD

Direktur PDAM Sangihe diduga ikut berkampanye Turut gunakan atribut partai dan kendaraan dinas Tahuna–Direktur PDAM Sangihe, Teguh Salainti, diduga ikut berkampanye mendukung salah satu pasangan calon (paslon) yang ikut Pilkada Sangihe. Parahnya, dalam kegiatan tersebut Salainti menggunakan atribut partai tertentu dan kendaraan dinas PDAM Sangihe. Saat dikonfirmasi terakit hal ini, Ketua Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kepulaan Sangihe Sandrianto Sentinuwo, mengatakan, pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) atau Badan Usaha

Milik Daerah (BUMD) bisa terlibat dalam setiap kegiatan politik. "Walaupun yang bersangkutan dulunya berstatus sebagai tim sukses salah satu paslon, tapi saat ini sudah tidak bisa terlibat berpolitik praktis. Apalagi kalau sudah memasukkan surat pengunduran diri ke KPU. Yang pasti sudah tidak bisa terlibat pada kegiatan politik dalam bentuk apapun,” kata Sentinuwo. Untuk itu, kata Sentinuwo, pihaknya akan menindak lanjuti laporan tersebut.

"Saya meminta kerja samanya kepada rekan-rekan pers, jika kedapatan lagi saya mengharapkan bisa difoto dan dibawa kepada kami, dan kami akan dengan tegas mengambil keputusan. Kalau seperti ini dia telah melanggar janji dan sumpahnya saat pelantikan," ujar Sentinuwo. Diketahui, data yang diterima harian ini, Direktur PDAM Sangihe Teguh Salainti terlihat berada di rumah salah satu paslon, serta menggunakan atribut partai dan kendaraan dinas. (try01)

AGENDA

Supit pimpin apel KORPRI

PASAR TRADISIONAL Empat ASN akan segera di tindak lanjuti

SWM dorong kinerja tenaga honorer daerah Melonguane—Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE (SWM) memberikan pembekalan kepada tenaga honorer daerah Talaud, Selasa (17/ 1) kemarin. Namun aneh, kegiatan yang dilaksanakan di pendopo rumah dinas bupati yang semestinya dihadiri hanya tenaga honorer daerah SK tahun 2016 tersebut, justru honorer dari kecamatan dan calon honorer yang baru akan diusulkan di tahun ini. Dalam arahannya Bupati SWM secara tegas meminta kepada setiap Kepala SKPD untuk tidak melakukan pemotongan gaji terhadap tenaga honor dengan alasan sering mangkir dari tugasnya. "Saya paling tidak suka dan tidak mau mendengar lagi ada laporan soal pemotongan gaji," kata SWM. Namun ia juga mensyaratkan kepada seluruh tenaga honor daerah agar disiplin dan dan rajin bekerja sesuai tugasnya masing-masing. "Saya minta Kepala SKPD membuat daftar hadir demikian juga tenaga honor untuk mengisi absen dan standby di kantor tempat tugasnya sampai selesai jam kantor kecuali yang diatur denan sistem jadwal seperti RSUD," ucap SWM. Fanny Sasalap tenaga honda di BKPMD DPMPTSP (Dinas Penanaman Modal-Perijinan Terpadu Satu Pintu). "Merasa bangga karena pertama kali bertatap muka secara langsung dengan Ibu Bupati dan ada kejelasan mengenai status termasuk soal pendapatan kaki yang ditegaskan Ibu Bupati sudahvtidak bolej lagi ada pemotongan dalam bemtuk apapun juga," ungkap Fanny. (debe)

Desa Nunu andalkan Emping Melinjo

layanan

TERGANGGUNYA pelayanan penyaluran listrik di bumi Karangetang Mandolokang Kolo-Kolo ternyata bukan hanya disebabkan gangguan jaringan. Akibat tunggakkan hingga puluhan juta tersebut, membuat pelayanan mandek. Informasi yang berhasil dirangkum awak media tunggakan pelanggan PLN Rayon Siau, Kabupaten Sitaro hingga saat ini yang tersebar di sejumlah wilayah mencapai Rp97 juta. Sehingga pihak PLN menegaskan bongkar rampung terhadap jaringan listrik milik pelanggan yang masih menunggak tagihan pun akan dilakukan. "Tunggakan pelanggan PLN tahun kemarin, tercatat ada sekira Rp97 juta lebih. Karena itu, kami mengajak para pelanggan agar secepatnya melunasi hutang yang ada. Sebab ini bisa berdampak atau mandeknya pelayanan listrik," kata Kepala PLN Rayon Siau Apolos Puasa ketika dihubungi sejumlah wartawan Selasa (17/1) sore kemarin. Puasa mengingatkan, apabila pelanggan tidak membayar kewajibannya, pihak PLN akan mengambil langkah tegas. "Untuk yang menunggak 1 hingga 2 bulan langkah tegas yang diambil yaitu menyegel meteran pelanggan. Kemudian untuk 3 bulan keatas akan dilakukan pembongkaran meteran. Sejauh ini ada sekira 10 KK yang dilakukan pembongkaran meteran karena sudah tujuh bulan belum melunasi hutang," tegas Puasa. Puasa sangat berharap, agar pelanggan yang terhormat segera melunasi tunggakan yang ada. Sebab, hal ini bisa berimbas pada pelayanan PLN. "Salah satunya seperti pengadaan BBM. Jika semua berhutang, mau mengunakan apa bayar BBM. Jadi perlu kesadaran bersama," ucap dia. Sementara itu, sejumlah warga Kota Ondong Kecamatan Siau Barat, saat dimintai tanggapan terkait hutang pelanggan saat ini, mengungkapkan, mereka tetap akan membayar kewajiban mereka. Meski demikian, mereka berharap pelayanan PLN Siau lebih dioptimalkan. Mereka berharap pemadaman listrik sepihak bisa diminimalisir. "Sehingga pihak konsumen tidak merasa dikecewakan dan dirugikan," ujat Onggi Kansil.(esge)

PEMBEKALAN

UMKM

TERKAIT unjuk rasa kemarin muncul empat nama Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan di tindaki dengan tegas oleh Penjabat Bupati Kepulaan Sangihe, ini dikarenakan ada teriakkan oleh keempatnya seakan memprovokasi para pengunjuk rasa lainya. Keempat ASN ini meneriakki hal yang tak pantas saat Wakil Gubernur (Wagub) Steven Kandouw memasuki rumah dinas (rudis) Bupati. "Teriakan itu seharusnya dilontarkan oleh ASN tersebut mereka mereka meneriakki 'Ini Sangihe Bukan Minahasa' seharusnya tak pantas, apa lagi dihadapan orang nomor dua di Sulawesi Utara (Sulut) hal ini memmbuat Wagub marah pasalnya dia juga merupakan darah minahasa juga,"tutur Penjabat Bupati Jhon Heit Palandung. Ia juga menegaskan akan memberikan sanksi kepada mereka. "Apapun yang mereka katakan, atau yang mereka lakukan tak akan merubah Surat Keputus-an (SK), terkait dengan empat ASN tersebut kami telah berkoordinasi dengan instansi terkait akan menindak lanjuti, bila perlu akan ditindak secara tegas," tegas Palandung.(try01)

Tunggakan capai Rp97 juta, pelayanan listrik mandek

5

BUPATI saat menyerahkan SK 100 persen CPNS yang diserahkan secara simbolis.(foto:ist)

Ondong—Bertempat di halaman kantor bupati Selasa (17/1) kemarin, Bupati Toni Supit SE MM memimpin apel Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), sekaligus memberikan sambutan dalam rangka persiapan pemeriksaan keuangan tahun 2016. Dalam sambutannya, Bupati menekankan pada peningkatan disiplin PNS dan meminta keluarga besar korpri untuk terus berkarya dengan inovatif dan kreatif. "Selaku pimpinan daerah kami menghimbau agar dapat meningkatkan disiplin

serta terus berkarya dengan inovatif serya kreati," himbau Supit. Selain itu, Supit juga mengingatkan agar kepala SKPD dan pengelola keuangan menyiapkan laporan keuangan karena dalam waktu dekat akan ada pemeriksaan dari BPK. "Dalam waktu dekat akan dilakukan pemeriksaan keuangan oleh BPK untuk itu diharapkan dapat menyiapkan dokumen-dokumen pendukung," kata Supit. Bahkan di kesempatan yang sama, Supit menyerahkan SK 100 persen kepada 65 orang

CPNS angkatan 2015, sehingga bupati yang sudah menjabat periode kedua ini memberikan selamat kepada CPNS yang menerima SK. "Selamat dan terus pacu kinerja dan berikan yang terbaik kepada masyarakat lewat pengabdian dan pelayanan yang prima," kata Supit. Dari data yang berhasil dirangkum harian ini, ada sebanyak 73 orang CPNS yang menerima SK, 6 orang statusnya sudah dialihkan menjadi pegawai provinsi (guru SMA/SMK), 1 orang meninggal dan 1 orang tidak berhasil melalui proses ujicoba sebagai CPNS.(esge)

Melonguane—Industri Kecil Menengah mulai bergairah di Kabupaten Kepulauan Talaud. Contohnya, Desa Nunu yang terus berupaya mengembangkan industri emping melinjo dan saat ini mulai di jual daerah lain. Kepala Desa Nunu Saul Wote SH, mengatakan, telah membuat BumDes (Badan Usaha Milik Desa) yang bergerak di bidang pertanian dan produk yang dihasilkan adalah emping. Enam Kelompok dari tiga dusun telah dibentuk dengan menggunakan anggaran dari dana desa yang peruntukannya untuk mengkoordinir Produksi Rumah Tangga ini. "Sekarang warga sudah memiliki tiga sanggar yang sipusatkan sebagai tempat untuk pengolahan hasil bumi dari buah Melinjo ini," jelas Wote, Selasa (17/1) kemarin. Wote menambahkan, Ke depan pemberdayaan akan dianggarkan Rp20 juta/ kelompok dan penyalurannya dalam bentuk fasilitas atau alat, dengan harapan program ini dapat lebih memacu semangat warga. "Kendalanya memang dari hasil produksi buah melinjo sendiri hanya bisa didapatkan per tiga bulan. Kita berharap Pemkab dapat membantu dalam hal pemasaran karena kami hanya mampu sampai memproduksi emping yang diperkirakan 15 ton/ 3 bulan. Tapi lagi-lagi semua tergantung dari produksi buah melinjo. Kendala lain juga hasil produksi belum bisa dikemas secara baik sehingga tidak terlalu dikenal makanya sangat membutuhkan mesin untuk kemasan. Saat ini upaya yang sudah saya lakukan dengan pembinaan dan penyuluhan serta pelatihan dapat membantu masyarakat meningkatkan perekonomian khususnya di Desa Nunu. Perlu diketahui, usaha ini dapat dibuktikan mampu bertahan lebih lama dari usaha lainnya yang timbul tenggelam," ucap Wote. (debe)

KESEJAHTERAAN

Belum terima gaji, ruang kantor sejumlah SKPD sepi Ondong—Molornya penetapan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran (TA) 2017 ternyata berdampak pada kinerja jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) dimana sering meninggalkan kantor. Sehingga dari pantauan harian ini beberapa hari terakhir ini sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) sepi. Sepinya sejumlah SKPD disinyalir akibat be-

berapa oknum pegawai sering meninggalkan kantor dan pemicunya diakui sejumlah pegawai disebabkan karena belum menerima gaji. "Saat ini belum ada anggaran sehingga kegiatan program belum jalan. Apalagi kami belum menerima gaji, bagaimana mau kerja," ungkap sejumlah aparatur yang enggan namanya dikorankan. Terkait dengan pembayaran gaji, Kepala Badan Keuangan

Sitaro, dr Semuel E Raule MKes Ketika dikonfirmasi harian ini Selasa (17/1) kemarin turut mengiyakan belum terbayarnya gaji aparatur untuk bulan ini, namun dirinua mengatakan pembayaran gaji dan TPP bukan tidak atau belum dibayar tapi hanya tertunda. "Iya gaji tetap dibayar karena hanya tertunda, dan ini nanti dibayar setelah APBD 2017 ditetapkan. Dan memang sebagaimana

biasanya pembayaran gaji dibayar setiap awal buln dan kemungkinan pembayarannya pekan depan kalau tidak ada halangan," kata Raule. Sedangkan untuk tidak maksimalnya kinerja atau absen pegawai, menurut Raule pihaknya menunggu rekom dari BKDD apabila ada pelanggaran disiplin dan perlu dilakukan penundaan pembayaran gaji ataupun pemotongan TPP. "Kalau ada aparatur yang tidak

masuk kerja biasanya diberikan penindakan pemotongan TPP sebesar 50 persen atau sesuai dengan persentase ketidakhadiran aparatur bersangkutan,"jelas Raule. Sementara itu, jumlah pegawai di Kabupaten Kepulauan Sitaro ada sebanyak 2199 orang, dengan total gaji dalam perbulan sebesar Rp9 miliar, sedangkan untuk total TPP sebesar Rp3 miliar per bulan.(esge)


OLAHRAGA Kans juara duo Manchester sudah tertutup

MANCHESTER United dan Manchester City terlempar dari posisi empat besar klasemen Liga Inggris. Kans keduanya untuk menjadi

kampiun disebut sudah habis. City yang baru saja menelan kekalahan 0-4 dari Everton, kini menempati posisi lima klasemen.

Mereka mengumpulkan 42 poin. Sementara itu, MU masih belum beranjak dari posisi enam klasemen. Usai bermain imbang 1-1 melawan Liverpool, mereka mengumpulkan 40 poin. City kini berjarak 10 poin dengan Chelsea di posisi pertama. Sementara itu, ‘Setan Merah’ sudah berjarak 12 angka dari The Blues. Eks pemain Liverpool, Jamie Carragher, menilai bahwa dengan selisih poin yang cukup lebar itu, kedua klub Manchester sudah tak punya kans untuk menjadi juara. “Saya pikir empat (tim yang bisa menjadi juara),” kata Carragher seperti dilansir oleh Sky Sports. “Saya tak berpikir bahwa klub-klub Manchester bisa. Saya pikir dua atau tiga pertandingan di musim ini, kami merasa bahwa mereka bersaing untuk memenangi liga,” imbuhnya.(dets)

Australia Terbuka

Wozniacki hanya kehilangan 3 gim

MANTAN petenis nomor satu dunia Caroline Wozniacki menang mudah di babak pertama. Wozniacki hanya kehilangan tiga gim untuk memastikan diri lolos. Dalam laga di Hisense Arena, Melbourne Park, Selasa (17/1) siang, petenis Denmark unggulan 17 itu menumpas perlawanan Arina Rodionova straight set dengan skor 6-2, 6-1. Wozniacki memenangi 75 persen poin di 87 persen servis pertamanya yang masuk dan mencetak 14 winner dengan hanya 9 unforced error. Wozniacki turut diuntungkan dengan 11 unforced error yang dibuat lawannya, yang asal Australia itu.Wozniacki memulai dengan meyakinkan. Petenis berusia 26 tahun mematahkan dua servis Rodionova untuk menutup set

pertama hanya dalam 24 menit. Di set kedua, Rodionova mampu mempertahankan dua servis awalnya untuk mengimbangi permainan Wozniacki. Akan tetapi setelahnya, Wozniacki sukses mematahkan dua servis Rodionova berikutnya untuk memenangi pertandingan. Sejak mencapai finis terbaiknya di semifinal 2011, Wozniacki tidak pernah bisa melangkah lebih jauh dari perempatfinal yang dicapainya di 2012. Sedangkan pada tahun lalu, Wozniacki langsung tersisih di babak pertama. Nadal dan Raonic Lewati Babak Pertama Rafael Nadal dan Milos Raonic membuka Australia

Terbuka 2017 dengan meyakinkan. Mereka berhasil melewati babak pertama dengan straight set. Bermain di Rod Laver Arena, Selasa (17/1), Nadal berhasil meraih kemenangan atas petenis Jerman, Florian Mayer, 6-3, 6-4, 6-4. Penampilan itu menjadi modal penting Nadal untuk menghadapi babak kedua setelah minimnya petrandingan selama tahun 2016 karena cedera. Tahun lalu, Nadal terhenti di babak pertama. Dalam laga itu Nadal membuat 39 pukulan winner. Nadal tampak tampil nyaman di babak pertama itu. Dia membuat satu break dalam tiap dua set dan dominan dalam servis. Set ketiga menjadi lebih mudah bagi Nadal setelah unggul dua set. Petenis yang pernah jadi juara di Australia Terbuka tahun 2009 dan kini menjadi unggulan kesembilan itu akan berjumpa dengan petenis Siprus Marcos Baghdatis di babak kedua. Unggulan ketiga Milos Raonic dari Kanada juga lolos babak kedua. Dia mengalahkan petenis Jerman Dustin Brown dengan skor 63, 6-4, 6-2. Raonic yang mencapai semifinal tahun lalu akan menghadapi pemenang antara petenis Luxembourg Gilles Muller dengan petenisAmerika Serikat Taylor Fritz.(dets)

Australia Terbuka

Bottas resmi jadi pengganti Rosberg di Mercedes TERJAWAB sudah siapa pebalap baru Mercedes yang menggantikan Nico Rosberg. Sesuai rumor yang beredar dalam beberapa waktu terakhir, Mercedes menjatuhkan pilihannya pada Valtteri Bottas. Mercedes terpaksa mencari pebalap baru lantaran Rosberg secara mengejutkan memutuskan untuk pensiun sebagai pebalap Formula 1 hanya beberapa hari setelah merebut gelar juara dunia. Meski nama Pascal Wehrlein sempat disebut-sebut sebagai calon pengganti Rosberg, Bottas-lah yang belakangan muncul sebagai kandidat terkuat. Namun, upaya Mercedes untuk merekrut Bottas tidak gampang karena pebalap Finlandia terikat kontrak dengan Williams. Williams hanya mau melepas Bottas jika mereka mendapatkan pebalap berpengalaman lainnya sebagai pengganti. Mereka tak mungkin memasangkan pebalap debu-

tan Lance Stroll dengan pebalap muda lain karena itu akan memunculkan masalah dengan sponsor mereka, Martini. Setelah melalui proses negosiasi yang berliku, Williams akhirnya setuju untuk melepas Bottas ke Mercedes. Bottas pun akan menjadi rekan setim Lewis Hamilton untuk kompetisi musim 2017. “Saya sudah sangat lama memimpikan bergabung dengan sebuah tim seperti ini, jadi saya amat bangga menjadi bagian dari ini. Merce-

des harus bangga atas apa yang mereka capai dalam tiga tahun terakhir dan juga dalam sejarah Formula 1,” ujar Bottas seperti dikutip Crash.net. “Saya tak sabar untuk mengemudikan Silver Arrow tahun ini dan saya tak sabar untuk bekerja. Saya gembira semuanya sudah beres,” tambah pebalap berusia 27 tahun itu. Seri GP Australia di Sirkuit Albert Park, 26 Maret mendatang, akan menjadi debut Bottas dalam balapan bersama Mercedes. “Ini adalah musim kelima saya di F1. Saya meraih sembilan podium bersama Williams, tapi saya masih mengejar kemenangan pertama saya. Jadi, itulah misi pertama saya,” kata Bottas di situs resmi F1.Williams sendiri pada akhirnya menunjuk Felipe Massa sebagai pengganti Bottas. Massa, yang sebelumnya sudah mengumumkan pensiun dari F1, setuju untuk kembali dan membalap lagi pada tahun ini.(dets)

RABU 18 JANUARI 2017

6

Vaarwel, Louis van Gaal SALAH satu pelatih terbaik yang pernah dipunya Belanda, Louis van Gaal, memutuskan pensiun. Van Gaal memasuki masa purnabakti dengan setumpuk trofi. Van Gaal memutuskan pensiun, dalam usianya yang ke-65 tahun. Masih banyak pelatih

yang lebih senior dibanding dia di pinggir lapangan saat ini, namun pria kelahiran Amsterdam itu memilih lebih berhenti lebih cepat karena alasan keluarga. Memulai karier di tanah kelahirannya di Belanda, Van Gaal berkelana ke beberapa

kompetisi paling elit Eropa. Banyak sukses dia raih dalam perjalanan sebagai pelatih, dengan di antaranya memenangi Liga Champions. Terakhir dia tercatat sebagai manajer Manchester United dan memberi klub tersebut Piala FA.(dets)


IBUKOTA

RABU 18 JANUARI 2017

17

Parah! Baru dilantik, sejumlah Lurah sudah minta kenaikan TTP Mengeluh kesejahteraan masih rendah Tikala—Ini benar-benar parah! Meski baru dilantik dan diambil sumpah Senin (16/1) awal pekan ini dan belum juga maksimal dalam bekerja, namun sejumlah Lurah mulai meminta Pemkot Manado untuk bisa menaikkan kesejahteraan mereka. Caranya dengan meningkatkan upah Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP). Menurut mereka, selama ini kesejahteraan Lurah masih rendah. Bahkan, jika dibandingkan dengan daerah lain yang baru dimekarkan jauh lebih. "Kita lihat ukurannya dari TPP saja. Di Mitra saja, lebih dari Rp4 jutaan. Jauh dari Manado yang hanya Rp1,7 juta," ujar Lurah yang enggan dikorankan namanya, Selasa (17/1) kemarin. Dia mengungkapkan, permintaan menaikkan TPP itu bukan tanpa alasan. "Ini juga untuk meminimalisasi munculnya keinginan meraup keuntungan pribadi yang pada prinsipnya tidak sesuai dengan undangundang yang berlaku," ungkapnya. Dia berpendapat, pendapatan yang tinggi bisa menghapus kegiatan yang bersifat pungutan liar (pungli) maupun suap. "Kita sih sebelumnya sempat dijanjikan TPP naik. Tapi belum tahu tindak

lanjutnya seperti apa," katanya. Di tempat berbeda, anggota Dekot Manado Syarifudin Saafa mengatakan, TPP merupakan kebijakan kepala daerah. "Berbeda dengan gaji pegawai yang sudah diatur dalam sebuah peraturan kementerian," kata dia. Saafa juga menjelaskan, saat ini TPP belum bisa dinaikkan meski Pendapatan Asli Daerah (PAD) Manado menjadi yang tertinggi di Sulut. Sebab, belanja pegawai Kota Manado sangat tinggi. "Belanja pegawai kita masih 60%. Kalau seandainya berada di kisaran 30-40%, mungkin bisa," jelas Saafa. Dirinya mengatakan, saat ini, para lurah lebih baik fokus dulu dengan tugas dan tanggung jawabnya. Apalagi baru satu hari setelah dilantik. "Tunjukkan dulu kinerja yang baik. Siapa tahu selanjutnya ada kebijakan untuk menaikkan TPP," tegas Saafa.(eren)

Honorer Dekot Manado tunggu kebijakan ulang

Sekwan isyaratkan kemungkinan diakomodir lagi Februari

Tiap ... Dari Halaman 8 Sehingga, Lurah harus bisa bekerja melakukan pelayanan ke masyarakat dan juga turut memperhatikan keamanan serta kebersihan. “Jabatan yang sudah diberikan oleh Walikota Manado bukan hadiah, tapi sebuah amanah bukan untuk satu kenyamanan. Utamakan kepentingan masyarakat. Jika terjadi bencana, semua lurah harus stand by di lokasi. Jangan sia-siakan jabatan yang sudah diberikan,” tukas Wawali Mor, sembari meminta agar para Lurah bisa menghindari yang namanya korupsi, suap, dan gratifikasi. “Karena jika terbukti, akan diproses sesuai aturan yang ada,” tandas dia.(eres)

Digagas ... Dari Halaman 8 Masing-masing yang berada di wilayah Sario, Wenang, Singkil, Tuminting, Tumumpa, dan Bunaken. “Di titik ini, Pemkot Manado akan menyiapkan mobil pengangkut sampah saat kegiatan berlangsung,” ujarnya kepada Swara Kita, seraya mengatakan kalau hal ini sesuai dengan petunjuk Walikota Dr GS Vicky Lumentut (GSVL) dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE. Usulu yang hadir membawa serta sejumlah Camat dan Lurah yang wilayahnya menjadi target sapu laut. Di sini Usulu meminta agar para Camat bisa ikut menggerakan masyarakat untuk turut membantu mengangkat sampah di teluk Manado. “Jadi saya sudah tegaskan, tidak lagi akan menyurat ke camat-camat yang sudah ditunjuk mengambil bagian. Pokoknya Pemkot Manado siap dengan kekuatan penuh hingga ke Perangkat Daerah (PD) yang juga akan dilibatkan,” terang Haji Rum, sapaan akrab birokrat senior ini. Agar lebih mempermudah mengangkut sampah di laut, Usulu mempertanyakan keberadaan kapal sapu laut. Pasalnya, menurut Usulu kapal sapu laut bisa sangat membantu. “Kalau bisa kapal sapu laut bisa dimaksimalkan, agar sampah-sampah yang berada di teluk Manado bisa terjaring semua,” tegas Usulu. Rencana kegiatan akan dilaksanakan Jumat (20/1) pekan ini. Selain Pemkot Manado dan Pemprov Sulut, TNI dan Polri serta Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) turut dilibatkan dengan sandi “Tim Malendong Bunaken” yang nantinya mulai bekerja dari hulu ke hilir dan dari Kampung Bunaken sampai Oasis.(eres)

PEMBELIAN Arloji/Jam bermerk Rolex,Omega,Cartier,Ebel,dll dengan se-gala kondisi dengan harga tidak terbatas.TERIMA BELI SEMEN-TARA.Hub:J.E& CAKUNG.Tidak melayani SMS.Terima 24 Jam. Hp:0852 4059 8888 / BBM : 73MS B0ND

FINANCE Pinjam Dana Cepat..?? Jaminan BPKB.Angsuran bermasalah..?? Take Over Kredit..??Kurang dana beli mobil/motor..??Juga

MESKI baru dilantik dan diambil sumpah Senin (16/1) awal pekan ini dan belum juga maksimal dalam bekerja, namun sejumlah Lurah mulai meminta Pemkot Manado untuk bisa menaikkan kesejahteraan mereka. Caranya dengan meningkatkan upah Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP).

melayani kredit modal kerja jaminan sertifikat rumah/ta-nah.PROSES CEPAT.Hub: Adi 0823 9439 6006 Kost Exclusive fasilitas AC,Non AC,TV,Furniture,Kamar mandu/WC dalam.Jl.Sam Ratulangi ( depan jl.pertigaan lampu me-rah),dpn Hotel Galaxy.Harian/Mungguan.Hub. 0853 9964 0234

ELITA PROPERTY DijualtanahdipusatkotaManadoLT.3000 &4000m2. Harga Mena-rik.Hub.0851 0136 9886/0812 4288 4555

Tikala—Pembayaran gaji bagi para pegawai di lingkup Pemkot Manado hingga saat ini masih tertunda, sehingga berdampak pada belum bisa diakomodirnya upah bagi para honorer karena sedang dikaji kembali. Kondisi ini pula telah disampaikan Kepala Bagian Keuangan Pemkot Manado Vanda Tulenan, dimana rujukan harus dipakai sesuai Peraturan Walikota (Perwako). “Sejauh ini masih dalam proses pengaturannya di bagian sekretariat daerah dan penganggarannya akan ditata oleh bagian anggaran,” kata Tulenan di kantor Dekot Manado, Jl Balaikota Tikala. Imbas dari kapan waktu

pembayarannya ternyata berdampak di Sekretariat Dekot Manado, dimana kebanyakan staf honorernya akan ‘dirumahkan’ alias diistirahatkan selama waktu yang tak ditentukan. Namun, salah seorang honorer menyebutkan kalau mereka akan berada di rumah masing-masing, kemungkinan dalam waktu seminggu saja. Dan ketika akan masuk sudah diberitahukan bakal dihubungi lewat telepon genggam. “Pemberitahuan belum lama ini, tapi pihak sekretariat meminta agar handphone harus tetap aktif,” ujar salah seorang honorer yang tak ingin dikorankan. Sementara menurut Sekwan

DIBUTUHKAN PERUSAHAAN PENERBITAN YANG SEDANG BERKEMBANG MEMBUTUHKAN TENAGA ACCOUNT EKSEKUTIF (AE) SYARAT:

-

PRIA/WANITA USIA MAX 30 TAHUN BERPENAMPILAN MENARIK PENDIDIKAN SMA BERKOMUNIKASI BAIK & MAMPU BEKERJA SAMA TIM - MEMPUNYAI KENDARAAN RODA DUA/SIM C - DIUTAMAKAN BERPENGALAMAN KERJA DI MEDIA

LAMARAN DITUJUKAN KE ALAMAT MEGA SMART VIII NO.7 KAWASAN MEGA MAS BOULEVARD MANADO, TELP (0431) 841060, PALING LAMBAT 1 MINGGU SETELAH PENGUMUMAN INI TERBIT

HUBUNGI SDR. DIDI (085145777735)

Dikontrakkan rmh mewah Manimbang 5KT,5KM,AC,Garasi 2 mobil,halaman luas parkir muat 10 mobil.Harga menarik. Hub: 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dikontrakkan rmh blkng RS Kan-dow Malalayang,2KT ada kamar mandi dlm,perabot,garasi, PAM, sumur.Harga 17,5jt/thn. Hub. 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dijual tanah Manimbang LT.400 / 3200/1Ha,view laut kota Manado.Harga bagus.Hub: 0851 0136

Michael Tandirerung, meski para honorer akan ‘dirumahkan’, tapi kemungkinan akan tetap diakomodir kembali di Februari 2017 mendatang. Hal tersebut karena mereka memang digaji oleh pihak sekretariat dengan jumlah mencapai 27 orang bakal masuk dan sedang ditelaah di tingkat pemkot menyesuaikan dengan anggaran. Layaknya pihak ketiga, sedikit diakui kalau para honorer tersebut tak jauh berbeda. Sehingga itu akan dilakukan penghitungan lebih jauh lagi, meski anggarannya sudah ditata di sekretariat. “Nantinya mereka ketika dipanggil tersebut akan dilakukan pengujian atau dites sesuai posisi yang dibutuhkan. Dalam arti mereka bekerja lebih sesuai kondisi yang dibutuhkan pemerintah,” ujar Tandirerung, Selasa (17/1) kemarin. Menyinggung soal adanya honorer K2 di lembaga wakil rakyat ini, didapati jawaban kalau mereka tak diragukan lagi, mengingat sudah lama dalam posisi nonASN lama. “Sambil menunggu keputusan resmi pemkot kemungkinan perlu diperhatikan mereka yang tergolong belum lama. Tapi besar peluang mereka diisi semua,” kata mantan Sekretaris Dishub Manado ini. Terkait hal itu, legislator Fani Mantali menyebutkan, kalau ada tugas yang semestinya melibatkan honorer karena kelihatan telah banyak. Dan jika mereka masuk proses pengujian berarti ada kemajuan. “Perlu memperlihatkan efektivitas kerja, jangan sampai membludak dalam posisi tak pasti,” ujarnya.(eren)

9886 / 0812 4288 4555

LOWONGAN KERJA

SEWA EXCAVATOR

SOLID GROUP Perusahaan di bidang Jasa Keuangan membutuhkan KONSULTAN ANA-LIS. Benefit: Gaji pokok,Reward,Bonus.Ketentuan : Pria/ Wanita min. 18thn,pend.min.SMU/SMK.Walk

Excavator mini. Hub.0813 4033 9205 Valent.

KOST TERIMA KOST HARIAN / mingguan / bulanan.Full AC,TV,Fasilitas Lengkap. Dikontrakkan 2 ruangan kantor depan PJR Samrat.Hub.0852 4088 6111/0811 436 111

SALESMAN DICARI/DIBUTUHKAN Salesman.. Usaha Dibidang Hp, Accessories elektronik dll mempunyai motor untuk kota Manado. Hub. 0811430115

KESEHATAN

Dinkes Manado mulai sosialisasi 3 vaksin dasar Tikala—Dinas Kesehatan (Dinkes) Manado mulai melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang penambahan tiga vaksin dasar, yakni Measles Rubella (MR), Pneumococcus, dan Human papillomavirus (HPV). "Kami sudah menerima pemberitahuan mengenai penambahan tiga vaksin dasar dari Kementerian Kesehatan RI dan sudah mulai mengenalkan kepada masyarakat," kata Kepala Dinkes Manado Robby Mottoh, Selasa (17/1) kemarin. Mottoh mengatakan untuk membuat masyarakat kenal dan memahami tentang pentingnya ketiga vaksin tersebut, seluruh puskesmas di Manado sudah diminta melakukan sosialisasi mulai pekan lalu. “Karena vaksin tersebut berasal dari pusat maka penyalurannya melalui Dinas Kesehatan provinsi, baru sampai ke Manado,” kata dia. Untuk itu, Dinkes Manado terus melakukan persiapan, yakni mendata jumlah anak di Manado, memetakan lokasinya sehingga bisa memastikan berapa jumlah vaksin untuk Manado. "Tentu saja kami terus melakukan validasi data, bukan hanya sekadar mendata tetapi memeriksa dan memastikan jumlahnya sehingga vaksin dapat sampai dengan tepat kepada yang berhak," tambah Mottoh. Dia mengharapkan dengan menyampaikan hal tersebut lewat sosialisasi, warga mengerti dan membawa anakanaknya untuk diberikan vaksin Measles Rubella (MR), Pneumococcus, dan Human papillomavirus (HPV) agar kebal terhadap penyakit mematikan yang bisa ditimbulkan oleh virus tersebut. Menurut Mottoh, sosialisasi dilakukan terutama untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa jika dibeli sendiri, ketiga vaksin tersebut mahal. Ia menjelaskan, dengan semangat melindungi generasi muda bangsa, pemerintah dalam hal ini Kementerian Kesehatan memberikan vaksin tersebut secara gratis. "Maka disosialisasikan pada masyarakat agar tahu tentang hal tersebut," katanya. Mottoh menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat yang sudah mengupayakan agar ketiga vaksin tersebut masuk dalam kategori dasar, karena dengan demikian akan melindungi anak-anak dan generasi muda bangsa dari bibit penyakit, dan akan memiliki kekebalan setara anak-anak di Eropa.(eren)

Interview Senin ~ Jumat ( 09.00~15.00) CP:CAHYO (0823 4525 7712)

SPA & MASSAGE EXOTIC SPA MENGHADIRKAN LAYANAN PIJAT PANGGILAN KHUSUS KE HOTEL DENGAN TENAGA WANITA BERSIH, CANTIK,MUDA ,PROFESIO-NAL,RAMAH & SOPAN.PASTI PUAS & TIDAK KECEWA. HUB: 0823 4788 8621

JUAL PAJEKO DIJUAL KAPAL IKAN ( PAJEKO) SIAP PAKAI.Spek ukuran P:21m

/ Lebar : 4 m (body baru),pukar/ jaring 250x50m,mesin 2x40PK mu-lus,wings,genset,alcon,surat ijin lengkap.Harga 215jt NEGO.Hub.0852 9872 9467 / 0813 5602 1185

HEWAN PELIHARAAN JUAL ANJING RAS,GOLDEN,SHITZU,HERDER, PUDLE,DLL.HP.0853 9753 2787 / 0853 9494 2829.TONDANO


RABU 18 JANUARI 2017 NOMOR 3152 TAHUN XI

Surat Kabar Harian

Berpikir dan Berbuat

IBUKOTA

8

Tiap minggu Wawali kumpul para Lurah Mor: Rakor sekaligus menilai kemampuan dan meminta pertanggung jawaban kerja Tikala—Sejak dilantiknya para Lurah di wilayah Manado pada Senin (16/1) awal pekan, tentunya ada harapan besar yang diberikan ke para Lurah untuk bisa turut andil mewujudkan visi dan misi Walikota Manado Dr GS Vicky Lumentut (GSVL) dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE untuk mengebut Manado sebagai Kota CERDAS (Cendekia, Ekowisata, Religi, Daya Saing, Aman dan Sehat sejahtera). Untuk itu Wawali Mor pada menegaskan bahwa setiap minggu akan mengumpulkan para Lurah agar dapat duduk bersama

dalam rapat koordinasi. “Setiap Lurah harus hadir, karena rapat koordinasi ini juga sekaligus menilai kemampuan dan meminta pertanggung jawaban para Lurah terkait hasil kerja di wilayah masing-masing,” tegasnya Selasa (17/1) kemarin. Dikatakannya, peran Lurah sangat penting sebagai perpanjangan tangan Pemkot Manado. Baca: Tiap ( Halaman 7 ) WAKIL Walikota Manado, Mor Bastiasn.

BERSIH-BERSIH SAMPAH

PEMERINTAH Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan Selasa (17/1) kemarin menggelar Upacara Hari Korp Pegawai Negeri (Korpri) di halaman Kantor Bupati Panango. Upacara langsung dipimpin oleh Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP. Dalam pelaksanaan tersebut, Bupati Bolsel mengatakan tugas dan tanggungh

jawab selaku abdi negara dalam mengemban tugas dan tanggung jawab harus menjadi prioritas utama dalam memajukan pemerintahan dalam daerah. Terkait dengan pelaksanaan upacara Hari Korpri, Bupati mengingijnkan kedepan peran Pimpinan SKPd dalam acara harus lebih dominan dibanding staf yang ada. “Saya menginginkan untuk

Digagas Pemprov-Pemkot, Jumat digelar “sapu laut”

Wanea—Untuk mewujudkan Sulut sebagai kota pariwisata, khususnya Manado, masalah sampah yang saat ini semakin banyak ditemukan di teluk Manado, menjadi momok luar biasa bagi pemerintah. Hal ini mendapat perhatian serius Pemprov Sulut. Sehingga untuk mulai melakukan tindakan darurat pembersihan, maka Wakil Gubernur Sulut Drs Steven Kandouw mengundang Pemkot Manado yang diwakili Plt Sekkot Manado Rum Usulu, Selasa (17/ 1) kemarin, mengadakan pertemuan di Kantor Gubernur Sulut untuk merencanakan kegiatan sapu laut. Dikatakan Sekkot Usulu usai pertemuan, ada enam titik muara sungai yang nantinya menjadi target pembersihan sampah.

SEKKOT Manado Rum Usulu memimpin para Camat, saat ikut menghadiri rapat rencana sapu laut bersama Pemprov Sulut, Selasa (17/1) kemarin.(foto: boyz/sk)

Baca: Digagas ( Halaman 7 )

esalon II tugasnya membanca UndangUndang Dasar 1945, dan esalon III membacakan Panca Setya Korpri. Mulai upacara kedepan, harus dirubah sistemnya,” kata Bupati. Usai pelaksanaan upacara, Bupati Bolsel bersama dengan seluruh pimpinan SKPD melanjutkan acara pengresmian Gedung Sanggar Kegiatan

Belajar (SKB) yang dibangun 2016 lalu. Pelaksanaan pengresmian dilakukan langsung oleh Bupati H Herson Mayulu di Kompleks Perkantoran Panango. Pengresmian gedung SKB tersebut juga turut serta dihadiri oleh Ketua dewan Abdi Gobel dan Wakil Ketua Abdul Razak Bunsal beserta sejumlah anggota dewan lainnya, hadir pula

Sekretaris Kabupaten Indra Damopolii, jajaran Assisten, staf ahli dan kepala dinas badan serta seluruh ASN Bolsel yang sempat hadir. Sementara itu, dari Direktur Jenderal (Dirjen) Paud dan Dikmas Kemendikbud RI dihadiri oleh Kasubid Kelembagaan dan kemitraan Cecep Suryono. (adve/cepe)


RABU 18 JANUARI 2017 NOMOR 3152 TAHUN XI PARIWISATA TOMOHON

Pesona Gunung Mahawu GUNUNG Mahawu adala salah-satu gunung yang mengapit Kota Tomohon, dan disisi lainnya adalah Gunung Lokon. Sebagai Obyek Wisata Alam di Sulawesi Utara, Gunung Mahawu merupakan gunung berapi stratovolcano yang terletak di timur gunung berapi Gunung LokonGunung Empung di Sulawesi Utara. Gunung Mahawu memiliki lebar 180 m dan kedalaman kawah 140 m dengan dua kerucut Piroklastik di lereng utara. Tahun 1994 terjadi letupan lumpur fumarol dan aktivitas geyser yang terjadi sepanjang danau kawah yang berwarna kehijau-hijauan Mencapai lokasi ini dari Tomohon ke Rurukan. Kemudian berjalan kaki melalui jalan setapak yang melawati kebun kebun sayur dan akhirnya mencapai puncak (Ketinggian 1324mdpl), setelah melalui hutan yang rinbun dan indah dan kawasan kerucut kawah yang ditumbuhi rerumputan (ketinggian 1200 mdpl) Menikmati mata-hari terbit di pagi buta yang terasa senyap dan diselimuti kabut tebal yang sangat dingin di puncak gunung Mahawu yang kadang kadang diselingi dengan tamparan angin membekukan sendi tulang perlahan lahan sirna menampakan langit menjadi kebiruan dan nuansa hijau pepohonan yang menghiasi hutan sekitar gunung Mahawu.(wisatasulawesiutara)

CHRIS EVANS

Bukan gosip lagi KABAR yang menyebutkan Chris Evan dan Lily Collins menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih tampaknya bukan gosip. Pasangan ini dekat setelah bertemu di ajang penghargaan Oscar 2015. Publik masih mempertanyakan kebenaran hubungan itu, namun seperti dilaporkan Us Magazine, tahun lalu Chris Evan dan Lily Collins membuat pengakuan publik. Ini adalah pertama kalinya pasangan pemeran Captain America: The First Avenger dan Mortal Instruments itu memperlihatkan kebersamaannya di depan umum. Chris Evans dan Lily Collins lalu masuk ke sebuah restoran, Laurel Canyon. Keduanya menikmati makan malam bersama di Los Angeles. Collins yang mengenakan rok pendek dan sepatu berhak tinggi seperti model gladiator. Wanita itu tak bisa menahan senyumnya ketika Evans berjalan mendampinginya. Evans sebelumnya menjadi pasangan Jessica Biel pada 2004, namun dua tahun kemudian kandas. Setelah itu, asmara pria 33 tahun tersebut berlanjut dengan Minka Kelly. Tak bertahan lama, pada Oktober 2013 Evans dan Kelly putus. Sementara itu wanita kelahiran 18 Maret 1989 ini menjalin hubungan dengan aktor asal Australia, Thomas Cocquerel pada Februari 2014. Tak hanya itu Collins cukup tenar di kalangan pria. Ia pernah berkencan dengan lawan mainnya di The Mortal Instruments: City of Bones, Jamie Campbell Bower, Taylor Lautner, dan juga pernah dikabarkan memiliki kencan singkat dengan Zac Efron. (lip6/sb)

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

MENIKMATI sunrise di Puncak Mahawu.

Jessica Natali Sigar

(Miss Celebrity Sulut 2013)

Berharap pariwisata Manado bisa lebih maju lagi PERKEMBANGAN pesat Pariwisata Manado ternyata tertangkap pengamatan Jessica Natali Sigar. Bagi Miss Celebrity Sulut 2013 ini, pariwisata Manado berkembang baik lantaran mulai mendapat perhatian pemerintah. Namun, Jessie—sapaan akrab gadis cantik kelahiran Tomohon, 25 Desember 1992—berharap agar

pariwisata Manado bisa lebih maju lagi. “Semoga pariwisata di Kota Manado semakin berkembang lagi, karena masih banyak tempattempat di manado yang layak dikelola lagi untuk dijadikan destinasi bagi wisatawan dari dalm negeri, mau pun luar negeri,” tutur karyawati Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Manado ini. Hanya saja, Jessie menyadari menggenjot pariwisata tak hanya kerja pemerintah semata. “Masyarakat Manado juga harus punya kesadaran untuk saling menjaga kebersihan. Seperti membuang sampah pada tempatnya, terutama tidak membuang sampah ke laut, karena laut merupakan aset utama pariwisata Kota Manado,” imbuhnya. Wawasan Jessie soal pariwisata didapatinya dari komunitas modeling yang digelutinya. Menggeluti modeling menurut Jessi banyak manfaatnya, termasuk menambah wawasan. “Manfaat ikut dunia model selain dapat wawasan lebih luas juga kita bisa tahu cara berkomunikasi dengan baik. Tahu cara bertutur kata, di saat kita ketemu dengan masyarakat Manado, maupun masyarakat luar Manado. Selain itu, bisa dapat pengasilan sampingan,” kata anak bungsu dari 2 bersaudara yang bercita-cita jadi pengusaha ini. Jessie sendiri sudah pernah ikut iven model. “Saya aktif di tahun 2013, tapi sekarang sudah pensiun karena sudah sibuk dengan aktivitas sekarang yang padat,” jelas Jessie yang merasa lebih percaya diri sehingga bisa meraih berbagai prestasi seperti Harapan Duta Bahasa Sulut 2011, Harapan II Miss Ocean Manado 2012, Juara II dan Intelegenia Top Model It Center 2013, dan Miss Celebrity Sulut 2013.(282)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


10 RABU 18 JANUARI 2017 NOMOR 3152 TAHUN XI

Travel Highlight Sulut

Nikmati Sunrise di Gunung Klabat UNTUK traveler pencinta alam dan kegiatan alam bebas, Sulawesi Utara juga bisa menjadi pilihan destinasi petualangan. Ada Gunung Klabat yang merupakan gunung tertinggi di sana. Sunrise di gunung ini begitu cantik. Gunung Klabat adalah tujuan para pendaki gunung yang menyambangi Sulawesi Utara. Dihimpun detikTravel dari berbagai sumber, gunung ini berketinggian 2.100 mdpl. Puncaknya punya sebuah danau kecil dengan air yang sangat

jernih. Gunung Klabat masuk dalam wilayah Kabupaten Minahasa Utara. Gunung Klabat terletak sekitar 30 Km dari Kota Manado, tidak begitu jauh. Gunung ini bisa dicapai dengan kendaraan umum selama 30 menit dari Kota Manado. Titik awal pendakiannya berada di daerah Airmadidi, ibukota Kabupaten Minahasa Utara. Untuk pendakian ke Gunung Klabat, butuh waktu trekking selama 11 jam untuk tiba di puncaknya.

Banyak pendaki yang memakai model pendakian malam hari saat mendaki Gunung Klabat. Jika memulai pendakian pukul 17.00 Wita, kita bisa tiba di puncak pukul 04.00 Wita keesokan harinya. Pendakian malam hari menjadi pilihan agar bisa menghemat air dan tidak terpapar matahari. Selain itu, dengan sampai di puncak subuh hari, para traveler bisa mendapatkan momen sunrise. Sunrise dari Gunung Klabat sangat indah, serasi dengan hijaunya panorama sekitar.(trdc)

PEMANDANGAN indah menikmati sunrise di Gunung Klabat.

PARIWISATA KOTA BITUNG

Inilah keindahan Taman Laut Selat Lembeh SELAT lembeh adalah perairan sempit (selat) yang memisahkan daratan utama pulau sulawesi dengan pulau lembeh. Kota bitung terletak di salah satu sisi selat ini. Selat ini dikenal memiliki kekayaan keanekaragaman hayati laut yang sangat tinggi dan menjadi salah satu objek wisata selam utama di sulawesi utara. Selat lembeh merupakan sebuah pulau yang secara administratif berada dalam wilayah otonom kota bitung yang merupakan salah satu kota di provinsi sulawesi utara. Di sepanjang perairan selat lembeh terdapat pulau-pulau kecil tak berpenghuni dengan struktur batuan kapur yang rapuh dan terangkat ke atas permukaan. Keseluruhan bentuk morfologi daratan yang membentang di sepanjang kedua sisi selat lembeh ini membentuk panorama alam yang berkesan dramatis. Selat lembeh atau biasa disebut lembeh strait merupakan tempat wisata favorit bagi para penggemar wisata bawah laut. Berbagai flora dan fauna seperti terumbu karang beraneka warna dan fauna laut yang mempesona pasti mengundang decak kagum bagi setiap orang yang melihatnya. Untuk informasi anda, perairan selat lembeh termasuk dalam wilayah kecamatan bitung selatan, kotamadya bitung, propinsi sulawesi utara. Perairan yang mempesona ini terkenal dengan keanekaragaman invertebrata terutama dari kelompok echinodermata. Selat lembeh yang merupakan salah satu tempat diving favorit di dunia ini memang begitu mempesona. Keindahan bahari dan keunikan serta keragaman flora dan fauna di selat lembeh memang tidak akan pernah terlupakan. Keunikan dan kecantikannya, warna-warni flora dan faunanya, serta pesonanya, pasti akan membuat anda jatuh cinta pada selat lembeh. Lokasi ini terkenal secara internasional dengan keragaman biota lautnya yang hanya ada di tempat itu. Di sini anda akan dapat menemukan gurita mimic, kuda laut pygmy, sotong, dan frogfish berambut. Tempat ini

merupakan surga untuk fotografi bawah laut dan sering disebut “kiblat dari fotografi makro”. Bagaimanapun juga tetap waspada, keindahan selat lembeh diperuntukkan bagi penyelam yang berpengalaman. Selat lembeh merupakan salah satu objek daya tarik wisata kota bitung. Di pulau ini berkembang wisata bawah air (diving). Di ulau ini berdiri resort-resort yang menawarkan paket wisata diving. Selat lembeh telah dikenal dan diakui oleh banyak para wisatawan manca negara akan keindahan biota laut. Bila bunaken di kenal akan keidahan karang lautnya, maka selat lembeh dikenal akan keaneka ragaman floara dan fauna bawah lautnya. Disamping keindahan akan flora dan fauna bawah laut, pulau lembeh juga punya keindahan panaroma alamnya. Pulau yang terbentuk dari bebatuan kapur tersebut dibungkus indah oleh hijaunya dedaunan pohon kelapa. Tidak berlebihan sekiranya pulau ini disebut pulau sejuta nyiur. Flora dan fauna di selat lembeh memang

PESONA alam bawah laut Selat Lemberh.

sangat mempesona. Berbagai ikan-ikan yang mempesona, terumbu karang beraneka warna dan juga hewan-hewan laut lainnya seperti gurita, banggai cardinalfish, cumi-cumi, kerang berwarna-warni, mandarin fish, lion fish dengan warna yang cerah, dan juga berbagai flora dan fauna lainnya yang pasti akan membuat anda betah berlama-lama berada di bawah laut. POLICE PIER Tempat ini memiliki kemiringan dangkal berpasir dan banyak puing-puing. Namun jangan biarkan hal ini membuat anda pergi, karna biota laut membuat tempat persembunyian yang sangat baik untuk segala macam makhluk eksotis. Di bawah dermaga itu sendiri anda dapat melihat frogfish, kuda laut, waspfish, belut ular, cleanershrimp dan cumicumi, dan cardinalfish banggai. Tempat ini juga merupakan tempat yang bagus untuk menyelam pada malam hari. NUDI FALLS Sebuah batu vertikal kecil tetes ke sebuah lereng yang berakhir pada dasar berpasir abu-

abu di 25 meter. Seperti namanya tempat menyelam ini anda dapat melihat rumah karang lunak segudang makro, kuda laut kerdil, frogfish dan udang mantis. HAIRBALL Tempat aneh ini adalah salah satu yang lebih populer di lembeh. Penampakan frogfish sini cukup banyak dijamin di tempat tidur pasir hitam kehidupan. Anda dapa melihat gurita, kepiting dan krustasea dan juga makhlukmakhluk yang bisa menyamar, seperti ganggang yang bisa berkamuflase dengan hebat, batfish remaja, cardinalfish dan zebra kepiting juga bisa terlihat. CRITTER HUNT Terletak di ujung selatan pulau kecil, spot pada kesan pertama tidak terlihat seperti banyak. Namun dengan mayoritas menyelam lembeh namun mengawasi dengan kesabaran adalah kunci untuk tersebar di antara puingpuing disini anda dapat menemukan segudang makro, kepiting dekorator, waspfish, frogfish dan lobster. ANGEL’S WINDOW Terletak di lepas pantai utara pulau lembeh lokasi ini memiliki sejumlah gorgonian yang merupakan rumah bagi kuda laut kerdil. Sedikit berbeda dengan seluruh lokasi penyelaman lembeh, tempat ini lebih seperti menyelami terumbu karang. Visibilitas biasanya sedikit lebih baik dan ada beberapa swimthrough sekitar 25 meter yang membentuk “jendela”. Kakap dan jack sering ditemukan nongkrong di sini dan dinding dilapisi dengan crinoid dan featherstars. CALIFORNIA DREAMING Ini adalah lokasi menyelam baik untuk mendapatkan tempat yang nyaman untuk istirahat. Terdapat taman karang dengan karang besar dan merah gorgonian yang sangat indah. Visibilitas di sini juga sering lebih baik dari situs lainnya. Ada dataran tinggi sekitar 14 meter di mana makhluk-makhluk dapat ditemukan bagi mereka pecandu makro. TELUK KEMBAHU Situs-situs menyelam ini, disingkat tk1 dan tk2, diberi nama setelah sebuah desa setempat

yang ditemukan di sisi sulawesi selat. Topografi terdiri dari dasar berpasir gelap dengan puingpuing berserakan. Anda dapat melihar gurita pertama terlihat di lembeh, lokasi ini juga rumah bagi cardinalfish banggai yang hanya dapat ditemukan di wilayah ini, mandarinfish, gobys, devilfish, frogfish, kepiting porselin dan razorfish. Tempat ini adalah lokasi menyelam yang luar biasa. MAWALI WRECK Dilokasi ini terdapat sebuah kapal kargo baja jepang dari Perang Dunia II yang tenggelam pada tahun 1943. Dalamnya mencapai 15-30 meter dari petmukaan laut. Kapal ini memiliki panjang sekitar 65 meter dan memiliki pertumbuhan karang bagus,terdapat sejumlah lionfish besar di suspensi atas raksasa tersebut.termasuk pipefish, nudibranch dan udang. BIMOLI WRECK Di lokasi ini juga terdapat kapal kargo jepang dari Perang Dunia II yang lain terletak di sisi kanan di 30 meter air. Struktur memutar sekarang dimanfaatkan untuk membentuk rumah dari sejumlah makhluk seperti lobster karang, barakuda dan tuna. Soal fasilitas penginapan dan lainnya, Anda tidak perlu khawatir. Tempat wisata ini memiliki banyak fasilitas penginapan yang mendukung, seperti Black Sand Dive Retreat, SDQ Lembeh, Kungkungan Bay Resort, Lembeh Resort, Divers Lodge Lembeh, Bastianos Lembeh, Makawidey Resort, Kasawari Resort, Lembeh Hills, dan lainnya. Untuk menuju selat Lembeh, terlebih dahulu harus menempuh jalan darat sepanjang ± 45 kilometer dari kota Manado ke kota Bitung. Dalam menempuh perjalanan dari Manado ke Bitung, sarana angkutan umum yang digunakan antara lain adalah bus double ankle berukuran 3/4 ataupun taxi dari Manado ke Bitung. Sesampai di Bitung, perjalanan dilanjutkan dengan penyeberangan laut dengan menggunakan kapal motor ± 15 menit dari pelabuhan laut Bitung. Penyeberangan ini relatif sangat aman karena laut terhalang oleh pulau Lembeh sehingga permukaan air relatif cukup tenang.(an78)


MINAESA TOMOHON SAS minta dukungan jajaran Kodim 1302 Minahasa

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

PENATAAN PUSAT KOTA

Dishub Minsel siap kempiskan ban jika parkir sembarangan

WAWALI SAS menyatu dalam ibadah Natal Kodim Minahasa. (foto:ist) JAJARAN Kodim 1302 Minahasa menggelar ibadah perayaan Natal bersama di kompleks halaman Kodim, Selasa (17/1) kemarin. Ibadah dipimpin oleh Pendeta Dr Giovani Rororah STh dalam khotbahnya mengingatkan hendaknya dalam perayaan Natal akan membawa perubahan dalam segala hal, kaitannnya dengan kesukacitaan telah dinyatakan oleh Yesus Kristus sebagai sumber sukacita yakni melalui kehadirannNya atau kelahiranNya di dunia ini. Sementara itu, Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) mengatakan kelahiran Yesus Kristus yang kita rayakan menggambarkan sekaligus membuktikan Allah yang kudus benar-benar hidup dan senantiasa menyatakan hal-hal yang terbaik dalam berbagai aspek kehidupan kita sebagai manusia dalam berbagai suasana, baik dalam sukacita maupun dalam pergumulan. “Melalui momentum ini saya mengajak kepada kita semua terlebih kepada para anggota TNI untuk lebih semangat dalam menjalankan tugas disamping itu terus mengandalkan Tuhan,” tegas Sompotan. Disamping itu dalam pelaksanaan berbagai program pemerintah Kota Tomohon, SAS mengharapkan, sinergitas serta dukungan penuh dari unsur Kodim dalam berbagai hal. “Atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Tomohon menyampaikan selamat natal dan tahun baru,” kata Sompotan. Kesempatan itu Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Jubert Nixon Purnama STh menegaskan sinergitas bersama yang telah terbangun bersama kabupaten/kota dalam wilayahnya maupun wilayah sekitar pastinya akan tetap dijaga dan dibina. “Pihak kami tentunya akan tetap terus mewujudkan suasana yang kondusif, sehingga masyarakat tetap aman, damai dan sejahtera karena salah satu tugas kami adalah menjaga kedaulatan bangsa dan Negara ini,” ujar Purnama. Tampak hadir Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajaouw Msi bersama seluruh unsur jajaran Kodim dan Koramil bersama para persatuan istri tentara.(teem)

minahasa Komisi I siap awasi proses Pilhut TAHUN 2016 lalu, pemilihan hukum tua (Pilhut) di Kabupaten Minahasa telah bergulir. Namun sejumlah desa keluhkan pelaksanaannya sebab masyarakat menilai tak sesuai dengan keinginannya. Oleh sebab itu, di tahun ini masih ada desa yang belum sempat melaksanakan Pilhut tersebut sehingga perlu diawasi dan pihak Dekab Minahasa lewat Komisi I. Hal ini dibenarkan Ketua Komisi I Dekab Minahasa, Oklen Waleleng SH MH, kepada harian Swara Kita, Selasa (17/1) kemarin. Menurutnya, mengingat banyak masalah yang timbul pada kelangsungan Pilhut lalu, maka pada pelaksanaan tahun ini perlu campur tangan dari pihak legislatif. “Kami dari Komisi I bakal awasi kelangsungan Pilhut di sejumlah desa yang ada di Minahasa. Ini bertujuan agar pemilihan kelak tidak ada komplain dari masyarakat,” ungkap Oklen. Lanjut ditambahkannya pula, Pilhut akan bergulir dalam waktu dekat ini dan sebelum proses pelaksanannya, Komisi I Dekab Minahasa akan mengkoordinasikan dengan Pemkab untuk kelangsungannya nanti. “Di pastikan sebelum turun lapangan, Komisi I akan melakukan rapat intern, kemudian melakukan sosialisasi terhadap masyarakat yang bakal menggelar Pilhut di desanya masing-masing,” pungkas politisi dari partai yang berlambang Pohon Beringin ini. Sementara Asisten I Minahasa Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, DR Denny Mangala MSi mengatakan, untuk Pilhut di Minahasa yang telah dilaksanakan Pilhut pada tahun 2016 lalu sekitar 80 desa, sedangkan pada tahun 2017 ini akan dilangsungkan pemilihan kembali yang sisanya secara bertahap. “Pemkab Minahasa telah menentukan sekitar 50 desa sesuai jumlah dana yang disiapkan dalam APBD. Namun setelah melalui pertimbangan, akhirnya ditetapkannya hanya 40 desa. Padahal anggarannya sudah disiapkan kepada 50 desa sekitar Rp15 juta, sementara yang 10 desa tidak jadi. Untuk itu anggaran sisanya digeser ke 40 desa sekitar Rp20an jutaan,” tukasnya sembari berujar kalau saat ini Pemkab sudah mulai mensosialisasikan pelaksanaan Pilhut, karena pemilihan bakal berlangsung bulan Februari dan April tahun 2017 ini.(erbe)

minut Pelayanan perijinan di Minut terganggu SATUAN Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang baru saja terbentuk di Minut yakni Dinas Penanam-an Modal dan Perijinan Satu Atap, mendapat sorotan dari masyarakat terlebih pelaku usaha. Pasalnya, dinas yang berada di kompleks kantor Bupati Minut ini, sepi dari aktivitas kerja. Ini dikarenakan hampir sebagian besar pejabat yang mengurus perijinan tidak berada di tempat. Dari pantauan harian ini, Selasa (17/1) kemarin, suasana kantor terlihat sepi. Akibatnya, sejumlah warga yang datang mengurus berkas perijinan harus pulang dengan tangan hampa. Sesuai dengan keterangan dari sekuriti penjaga kantor, kurangnya pejabat yang ada di SKPD itu dikarenakan lagi keluar untuk melakukan survei tempat usaha di beberapa wilayah di Minut. Ironisnya, saat melakukan survei ini harus melibatkan hampir seluruh pejabat pembuat kebijakan perijinan. “Semua lagi keluar ke Kema dan beberapa kecamatan untuk melakukan survei tempat, sementara untuk bapak kadis lagi sakit,” jelasnya.(gebe)

KEPALA Dinas Perhubungan bersama personil saat melakukan penertiban di pusat kota, kemarin.(foto: citra/sk)

Amurang—Maraknya parkir liar yang ada di Pusat Kota Amurang hingga Terminal Amurang, membuat pihak Dinas Perhubungan (Dishub) harus ekstra kerja keras. Kepala Dinas Perhubungan Minsel, Vera Lasut mengaku bahwa pihaknya terus menindaklanjuti tugas pokok pengawasan dan penertiban di tempat khusus parkir yang ada. “Kita mencoba untuk memaksimalkan penertiban bagi kendaraan yang memarkirkan kendaraan baik roda dua maupun roda empat tidak pada tempat yang seharusnya. Kita arahkan untuk parkir di tempat yang sudah disiapkan,” ujar Lasut.

RABU 18 JANUARI 2017

11

Eman percepat pencairan gaji ASN Kaban Keuangan minta data base DPA dan data gaji SKPD segera dimasukan Tomohon—Aparatur Sipil Negara (ASN) jajaran Pemkot Tomohon kini lagi sumringah, menyusul gaji bulan Januari 2017 sudah dalam proses pencairan. Namun dibalik itu, adalah bentuk perhatian Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak dan Wakil Walikota Syerly Adelyn Sompotan bagi keberadaan pegawainya di jajaran Pemkot Tomohon. Buktinya, Walikota Eman percepat proses pencairan gaji tersebut dengan menandatangani Surat Keputusan (SK) tentang bendahara pengeluaran dan penerimaan. Hal ini dibenarkan Kepala Badan (Kaban) Keuangan Daerah Kota Tomohon Drs Gerardus Mogi di ruang kerjanya, Selasa (17/1/17) kemarin. Jika tidak ada halangan serta menyertakan kelengkapan dokumen untuk proses pencairan, mantan Kadis Pendidikan Tomohon ini

menegaskan, gaji langsung cair. “Gaji PNS untuk bulan Januari 2017 sudah dapat dinikmati mulai pekan depan. Ini tentunya merupakan kabar gembira bagi para PNS di jajaran Pemkot Tomohon. Untuk perlancar pencairan gaji di SKPD, agar bendahara dapat menyelesaikan data base DPA bersama data base gaji SKPD paling lambat besok (hari ini, red),” terang Mogi. Pantauan koran ini, para bendahara SKPD pun berlomba-lomba mengurus spesimen tandatangan di Bank Sulut Tomohon yang nantinya rekening masing-masing SKPD sudah dapat dibuka sehingga gaji PNS sudah dapat dicairkan pekan ini. Data yang berhasil dirangkum koran ini, Pemkot Tomohon mengoleksi 3318 PNS yang terbagi tenaga teknis 1413, tenaga fungsional guru 1452 dan tenaga penyuluh

64 orang. HONORER K2 Dilain tempat, Walikota Eman akan mengangkat 91 tenaga honorer kategori dua (K2) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemkot Tomohon menjadi PNS. Demikian dikatakan Kaban Kepegawaian Diklat Daerah (BKDD) Tomohon, Drs Daniel Pontonuwu melalui rilis Humas Protokol. “CPNS Honorer K2 akan menerima SK (surat keputusan) 100 persen yang rencananya diserahkan saat upacara hari ulang tahun Kota Tomohon ke-14,” ungkap Pontonuwu. Para CPNS harus mempersiapkan sejumlah persyaratan. Di antaranya pemeriksaan kesehatan yang akan dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Tondano dan berkas-berkas administrasi pendukung lainnya. “Pengurusan berkas-berkas administrasi pengalihan status CPNS ke PNS harap diselesaikan paling lambat hari Jumat, 20 Januari 2017,” tandasnya.(teem)

INVESTASI

Wawali SAS sambut investor asal Makassar

Baca: Dishub ( Halaman 12 )

PASCAROLLING

Sumendap berikan kesempatan 3 bulan untuk tunjukan kinerja Ratahan—Pasca roling dilingkup Pemkab Mitra yang digelar akhir pekan lalu, yang dipimpin oleh Bupati Mitra James Sumendap SH, pejabat yang baru dilantik harus bekerja keras membuktikan kepercayaan pimpinan mereka ini. Pasalnya, Sumendap memberikan waktu 3 bulan bagi yang baru dilantik untuk menunjukan kinerja di posisi masingmasing. Menurut Sumendap, seluruh pejabat mulai dari kepala SKPD, Sekretaris, Kabag, Camat, Kabid, Kepsek, Kepala Puskesmas, Kepala UPTD, Kasub, Kasubid dan Kasie, semua sewaktu-waktu bisa diganti jika kinerjanya tidak baik. “Saya tegaskan, evaluasi akan selalu dilakukan. Karena itu saudara-saudara diberikan kesempatan tiga bulan untuk menunjukan kinerja dan loyalitas,” tegas Sumendap. Dirinya memperingatkan jajarannya untuk tidak sekali-kali melakukan praktek pungutan liar alias Pungli dalam menjalankan tugas. “Tidak boleh ada Pungli. Saya penjarakan jika melakukan praktek Pungli. Tunjangan Kerja Daerah (TKD) dinaikkan sehingga saudara-saudara bisa bekerja dengan baik dan tidak masuk dalam hal-hal yang melanggar,” tukas Sumendap.(esem)

OLAHRAGA

Ketua KONI Tomohon apresiasi atlit berprestasi Tomohon—Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tomohon Ir Miky JL Wenur menegaskan perhatianya bagi atlit berprestasi di kota Tomohon. Lihat saja, melalui Sekretaris Umum KONI Tomohon, Kompol Thonny Salawati SH Selasa (17/1) kemarin menyerahkan medali pemenang lomba lari 5 kilometer (5K) dalam rangka Hari Olahraga Nasional 2016. Penyerahan medali tersebut digelar di SMK Kristen 2 Kelurahan Talete Dua Tomohon Tengah dan disaksikan para guru dan siswa sekolah. “Ini sebagai bentuk apresiasi dari KONI Kota Tomohon atas keikutsertaan dalam lomba dan juga memotivasi untuk terus berprestasi,” ujar Salawati. Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka Haornas tersebut diikuti para siswa dan atlitatlit lari di Kota Tomohon. Tomohon sendiri sejak lalu terkenal sebagai gudang atlit. Tak heran, apresiasi tersebut langsung disambut para guru dan siswa Tomohon. Mereka menilai, dengan pemberian medali tersebut sekaligus menjadi bentuk perhatian KONI Tomohon akan atlit Tomohon. “Selain KONI Tomohon juga Pemkot Tomohon ikut terlibat dalam perkembangan atlit di kota Tomohon. Hal ini sangat membantu memacu motivasi para siswa ya g adalah atlit untuk bisa tampil lebih baik di setiap pertandingan,” ungkap serentak para guru SMK Kristen.(teem)

WAWALI SAS bersama investor asal Makassar. (foto:ist)

Tomohon—Geliat pariwisata dan pertumbuhan bisnis meeting, incentives, conferences, dan exhibition (MICE) di Sulut, berimbas positif pada pertumbuhan bisnis konstruksi hotel. Kota Tomohon pun ikut dilirik para investor. Mengingat Tomohon yang dikenal kota Bunga telah memberi dampak ganda (multiplier effect) yang cukup signifikan terhadap kehidupan masyarakat Tomohon dan menjadi daya tarik tersendiri. Grand Strategy, pengembangan industri tanaman hias menuju kota bunga pada tahun 2012, pengembangan usaha tanaman hias kini menjadi pusat pertumbuhan industri tanaman hias

di kawasan Indonesia Timur yang mampu mengekspor produk florikultura ke luar negeri. Tak heran pertumbuhan perhotelan menjamur di Tomohon yang berada dibawah kaki Gunung Lokon serta diapit Gunung Mahawu. Buktinya, Wawali Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) didampingi Lurah Kakaskasen Tiga Toar Sompotan menjamu investor dari Makassar. Wawali SAS menjelaskan, kunjungan investor asal Makassar ini untuk membangun hotel di Tomohon dengan jumlah kamar mencapai 200. “Rencana dari para investor untuk membangun hotel kisaran 200 kamar. Kelas hotel

berbintang tiga atau empat. Soal lokasi para investor ini berminat di sekitaran kelurahan kakaskasen tiga,” ungkap Wawali SAS disela pertemuan di Gardenia. Pemerhati pemerintah, Arie Wantah SH melihat Tomohon memang cocok pembangunan konstruksi hotel dan resort karena kombinasi iklim kota Tomohon sejuk sehingga menjadi kawasan tujuan wisata. “Faktor penunjang bisnis pariwisata dan investasi baru mulai mendapat perhatian dan mulai berkembang. Di sisi lain ketersediaan fasilitas dan pelayanan akomodasi yang memadai jadi Tomohon terus dilirik investor lokal dan asing,” tandasnya.(teem)

MASALAH INDOMARET

Nelwan: Tak berijin, rekomendasi tutup siap diberikan ke eksekutif Airmadidi—Permasalahan perijinan pada minimarket Indomart Maumbi di Kecamatan Kalawat, diduga terjadi juga disejumlah daerah lain di Minut. Hal ini langsung mendapat tanggapan serius dari Dekab Minut. Personil Dekab Minut dari Partai Golkar, Edwin Nelwan mengatakan jika pihaknya dalam waktu dekat ini akan turun lapa-

ngan melakukan pemeriksaan kembali ke sejumlah minimarket yang diduga belum memiliki ijin usaha dari Pemkab Minut melalui SKPD terkait. Jika dalam turun lapangan ini ditemukan ada usaha minimarket yang belum mengantongi ijin, maka Dekab Minut akan mengeluarkan rekomendasi ke pihak eksekutif agar usaha tersebut ditutup.

“Perijinan ini menjadi tanggung jawab kantor perijinan. Jadi diharapkan semua usaha yang ada di Minut harus mengikuti peraturan yang ada,” ungkap personil Komisi C ini. Ditanya soal perijinan Indomart di Maumbi, Nelwan tidak bisa berkomentar lebih. Dirinya hanya meminta agar hal tersebut pertanyakan langsung ke Kumtua Maumbi dan SKPD terkait. “Silakan tanya ke Kumtua kalau Indomart itu memiliki ijin atau tidak. Baca: Nelwan ( Halaman 12 )

PENGELOLAAN KEUANGAN

Liwe minta SKPD langsung aktion kerja dan kerja untuk Mitra Hebat Ratahan—Sekkab Mitra Ir Farry Liwe menegaskan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk langsung aktion dalam bekerja. Sehingga target program kerja triwulan pertama tahun 2017 ini bisa maksimal dan tepat waktu. Menurutnya, setiap SKPD sudah mulai kerja sesuai dengan program kerja yang ada di SKPD masing-masing, hal ini berkaitan juga dengan penyerapan anggaran yang harus maksimal. “Artinya, kalau program kerja sudah jalan otomatis penyerapan anggaram

FARLY Liwe.

juga sudah jalan, dan tidak lagi menunggu,” ujarnya. Dirinya meminta agar Badan Keuangan Daerah (BKD) untuk langsung memproses setiap permintaan yang diajukan SKPD sesuai dengan penganggaran dan program kerja yang tersusun tahun 2017 ini. “Keuangam tidak menunggu lama karena mereka saya sudah perintahkan untuk langsung memproses dan tidak menunggu setiap berkas yang diajukan, karena ini terkait dengan pelayanan kepada masyarakat,” tegas Liwe.(esem)


MINAESA 12 DBD serang Bitung MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

RABU 18 JANUARI 2017

minsel

Dinkes siap rolling Kapus di 17 Kecamatan

DINAS Kesehatan Kabupaten Minahasa Selatan akan segera mengadakan pergantian Kepala Puskesmas (Kapus) yang ada di 17 Kecamatan. Kepala Dinas Kesehatan Minsel, dr Ternie Paruntu membenarkannya dimana saat ini dirinya sudah mempersiapkan sejumlah nama yang akan mengisi Kepala Puskesmas yang baru. “Sudah ada sejumlah nama yang kami disiapkan untuk mengisi posisi Kepala Puskesmas. Namun untuk penentuan siapa yang akan mengisi jabatan tersebut masih akan dikonsultasikan lagi dengan Bupati Minsel, Christiany Eugenia Paruntu, SE,” ujar Paruntu. Menurutnya, untuk penempatan kepala puskesmas belum ada aturan tetap apakah yang akan mengisi posisi tersebut berstatus dokter ataupun ASN. “Itu masih belum ada. Saat ini semuanya tergantung pimpinan,” lanjutnya. Sementara itu, pergantian Kepala Puskesmas di 17 Kecamatan yang ada di Minsel tentu saja menimbulkan kegelisahan di kalangan pimpinan Puskesmas saat ini. Namun masyarakat sangat mengharapkan pergantian ini akan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Penggantian Kepala Puskesmas, terlebih di Puskesmas Motoling Barat bagi kami masyarakat tidaklah masalah. Asalkan pelayanan dapat ditingkatkan dan kami masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas milik Puskesmas seperti mobil Ambulans, jangan hanya dimanfaatkan untuk pribadi,” pungkas Yani, warga Desa Raanan saat ditemui koran ini.(try-31)

Mulai ada korban, Dinkes temukan sekolah mulai jadi sarang nyamuk Bitung—Kota Bitung yang dikenal dengan kota penerima penghargaan kota sehatnya, rupanya kini harus menerima pil pahit dengan dugaan kejadian meninggalnya 2 warga Girian Atas akibat penyakit yang disebabkan oleh Gigitan Nyamuk Aides Agipty atau Demam Berdarah. Pasien meninggal pertama yaitu Reva Pinontoaan siswa kelas 6 SD GMIM Girian meninggal di Rumah Sakit Budimulia, sementara yang satunya lagi yaitu

Ongen Kalileloa (17) warga yang sama meninggal di RSUD Manembo-nembo. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bitung Dr Fangky Soriton saat dikonfirmasi mengatakan jika pihaknya sudah melakukan Penyelidikan Epidemologi (PE) di lokasi dan di sekitar Sekolah dari korban Reva Pinontoaan dimana didapatkan adanya tempat perindukkan nyamuk DBD. “Jentik nyamuk DBD kami dapatkan di tempattempat penampungan air seperti

bak mandi/wc, vas bunga, kaleng bekas, botol plastik serta ada juga dalam gantungan-gantungan pakaian di dalam rumah,” jelas Soriton. SoalVentje, diriya tidak bisa berspekulasi jika kematian itu akibat dari DBD. “Memang saat masuk rumah sakit, diagnose awalnya ada demam berdarah. Namun saat meninggal korban ini ada pembengkakan di kaki serta pahanya kelihatan hitam semua. Sementara kalau DBD indikasinya warna kulit ada yang merah,” jelasnya seraya menjelaskan jika dirinya tidak bisa menyimpulkan kalau kematian tersebut karena DBD. Dia sendiri mengatakan jika

APEL KORPRI

Kepala SKPD tandatangani pakta integritas

Wowor minta Jurnalis bekerja secara profesional

TANDA tangan Pakta Integritas oleh kepala SKPD jajaran Pemkab Minahasa.(foto: ist) Tondano—Pemkab Minahasa, Selasa (17/1) kemarin, melaksanakan Apel Korpri yang dipimpin langsung Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow MSi (JWS) di lapangan kantor Bupati. Apel ini juga dihadiri Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang (IvanSa), Sekretaris Daerah Jeffry R. Korengkeng SH MSi dan para Asisten serta seluruh jajaran dilingkup Pemkab, sekaligus dirangkaikan pula dengan penandatanganan pakta integritas bagi Kepala SKPD di lapangan kantor Bupati. Dalam sambutannya, Bupati Minahasa menyampaikan bahwa apel ini menjadi momentum untuk kita meningkatkan kesadaran akan tanggung jawab pengabdian, kekompakkan kerja dan memupuk dedikasi serta etos kerja bagi kemajuan Kabupaten Minahasa. “Segenap aparatur pemerintah harus menyadari tuntutan totalitas pengabdian, serta berharap bagi ASN di Minahasa jadilah birokrat yang melayani dan mengabdi sepenuh hati, “ungkapnya. Lanjut JWS mengatakan bahwa ada beberapa hal yang menjadi perhatian Pemkab, diantaranya pengabdian dan dedikasi harus mampu dijabarkan dalam tugas fungsi birokrasi, tanggap terhadap masalah, santun dan beretika serta luwes dan bersahaja. Tambahan penghasilan bagi seluruh

ASN diharapkan menumbuhkembangkan etos kerja dan disiplin pegawai. Tahun ini merupakan Tahun Visit Pesona Minahasa yang akan dimulai bulan ini dengan Parade Bendi Hias. Dimintakan kepada segenap perangkat daerah untuk mensukseskan kegiatan ini terutama memperhatikan kebersihan lingkungan kita. “Segala kewajiban berkaitan dengan pelaporan kiranya menjadi prioritas utama setiap unit perangkat daerah, secara khusus pada ketersediaan data pendukung tahun 2016, agar kita mampu menyajikan data dengan baik serta tepat waktu,” jelas JWS. Kemudian di apel tersebut dilangsungkan pula penandatanganan pakta integritas bagi Kepala SKPD di lingkungan Pemkab Minahasa dan diikuti oleh seluruh pegawai di SKPD masingmasing. “Pakta integritas ini bertujuan untuk mempererat komitmen bersama dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi, kemudian menumbuhkembangkan keterbukaan dan kejujuran dalam melaksanakan tugas secara efisien, efektif dan akuntabel serta mewujudkan pemerintah dan masyarakat Indonesia yang maju berdasarkan nilai luhur, UUD dan Pancasila,” tandasnya.(erbe)

KRIMINALITAS

bitung

Pencarian orang hilang di Matani masih nihil

Maramis: Ada oknum kader Gerindra mulai lari dari jalur SEBAGAI salah satu Partai Politik Nasionalis dan memberi andil dalam pembangunan Kota Bitung, DPC Partai Gerindra Kota Bitung menyatakan komitmen dukungan atas program pembangunan Kota Bitung, yang didukung dengan penetapan APBD 2017. Hal ini diungkapkan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung, Drs Lexi Maramis, melalui Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bitung, Jecky Tomuka, pada Senin (16/1) lalu. “Partai Gerindra sangat berkomitmen untuk memberikan andil pada setiap program pembangunan Kota Bitung, karena itu Partai Gerindra bukan hanya memberikan apresiasi, namun mendukung suksesnya program pembangunan Kota Bitung,” ujar Tomuka. Lanjutnya juga, komitmen tersebut harus diikuti seluruh jajaran pengurus DPC Partai Gerindra Kota Bitung, termasuk jajaran legislator Fraksi Partai Gerindra Dekot Bitung. “Memang ada oknum yang sudah mulai lari dari jalur komitmen Partai, memang dari dukungan yang kami berikan, tentunya tidak terlepas dari halhal yang perlu dikritisi. Namun maksud dari kritikan ini, untuk kesejahteraan warga Kota Bitung, dan menjadikan Bitung Hebat kedepan,” ujar Tomuka.(wepe)

Amurang—Memasuki hari ke-3 pencarian orang hilang di Desa Matani Kecamatan Tumpaan Kabupaten Minahasa Selatan belum juga membuahkan hasil yang menggembirakan. Hingga Selasa (17/1) kemarin, pencarian terhadap korban Linky Sondakh (19) yang dilakukan oleh tim yang dipimpin Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Minsel memperoleh informasi belum menemukan korban. “Tim pencarian yang dikoordinir oleh BNPB Minsel belum menemukan korban hilang. Sejumlah lokasi dan upaya

pencarian sudah ditelusuri oleh Tim namun belum mendapatkan hasil yang memuaskan,” ujar Kepala BNPB Minsel, Hendri Komaling. Menurut warga, lokasi hilangnya korban sudah dikenal misterius. “Metode pencarian pun sudah diusahakan dengan maksimal oleh tim yang dikoordinir BNPB Minsel. Kemarin pencarian dilakukan dengan metode secara berbanjar dengan menyapu semua lokasi yang diperkirakan hilangnya korban. Hari ini pun tim membentuk kelompok dan

menyisir sejumlah lokasi bahkan sampai ke tengah laut dengan menggunakan perahu karet,” tambah Komaling Sementara itu, Frangky Sondakh, orang tua korban berharap anaknya bisa kembali. Dirinya sangat mengkhawatirkan karena dari umur 7 tahun menderita Epilepsi dan sering kambuh. “Meski keadaannya sudah seperti ini, kami keluarga masih sangat berharap agar anak kami bisa ditemukan dalam kondisi selamat,” keluh Angky sapaan akrab orang tua korban.(try-31)

JWS hadiri ibadah Natal Kodim 1302 Minahasa

pati Minahasa dalam sambutannya mengucapkan selamat Natal dan Tahun baru 2017 kepada keluarga besar Kodim 1302 Minahasa. “Selaku Pemkab Minahasa mengucapkan banyak terima kasih atas peran serta Kodim 1302 Minahasa, dalam mengamankan kunjungan Presiden pada perayaan Natal Nasional pada bulan desember lalu,” kata dia. Dalam kesempatan tersebut hadir pula Wawali Kota Tomohon Sherly Adelin Sompotan, yang sekaligus menyampaikan selamat Natal kepada warga dan keluarga besar Kodim 1302 Minahasa. Turut hadir dalam acara ini antara lain Kepala Staf Kodim Mayor Cpl, Fangky Kallo, para perwira Staf Kodim dan seluruh Danramil jajaran kodim 1302 Minahasa.(erbe)

AGENDA

Tondano—Keluarga besar Kodim 1302 Minahasa, Selasa (17/1) kemarin menggelar perayaan Natal Yesus Kristus di halaman kantor

Dishub ... Dari Halaman 11 Mantan Kabag Pemerintahan ini mengaku bahwa penertiban yang dilakukan pihaknya akan berlangsung selama dua minggu berjalan. “Perlahan kita akan sosialisasikan ke masyarakat terkait rencana Dishub untuk memberikan efek jera kepada warga yang memarkir kendaraan sembarangan. Memang ini baru rencana dan nantinya akan kita tindaklanjut dengan koordinasi bersama instansi terkait untuk mengadopsi cara yang berlaku di Manado yakni kempes ban kendaraan,”jelasnya. Diakuinya, kesiapan dan

konsisten dari personil Dishub menjadi kendala bagi pihaknya. “Kita harus benar-benar siap dan anggota pun harus konsisten dengan rencana ini. Kita akan melakukan tahap sosilisasi kedepannya. Kami berharap agar masyarakat pengguna kendaraan untuk bisa menumbuhkan kesadaran dalam memanfaatkan tempat parkir yang sudah disiapkan. Hari ini (kemarin,red) tak sedikit kendaraan yang digunakan pedagang ikut ditertibkan. Kita berupaya tidak pilih kasih, jika memang salah

masyarakat untuk membersihkan rumahnya masing-masing,” kata Soriton yang saat itu di damping sekretaris dinas Dr Lucky Kromo. Dia sendiri akan melakukan sosialisasi di kelurahan soal penanganai nyamuk DBD agar di ketahui masyarakat. Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Bitung, Julius Ondang saat dikonfirmasi hal tersebut meminta kepada semua sekolah untuk melakukan kebersihan. “Jika ada sekolah yang banyak nyamuk berarti sekolah itu tidak bersih dan tentunya saya akan turun ke sekolah-sekolah demi kesehatan siswa,” tegasnya.(wepe)

PEMERINTAHAN

MITRA

KEPALA Bagian Humas Mitra, Franky Wowor mengajak media untuk berperan sebagai mitra pemerintah dalam membangun Kabupaten Minahasa Tenggara menjadi lebih baik. Menurut Wowor, tanpa kehadiran media semua program yang dugulirkan pemerintah daerah dibawah pimpinan Bupati James Sumendap tidak akan diketahui publik. “Saya berharap rekan-rekan media dapat berperan aktif dan bekerja secara profesional dengan mengedepankan kode etik jurnalistik serta tidak mengedepankan opini,” kata Wowor saat pertemuan perdana awal tahun 2017 baru-baru ini. Ia pun mengajak seluruh wartawan yang bertugas di Minahasa Tenggara untuk tetap kritis. Sebab menurutnya, kritik merupakan hal yang baik. “Bagian Humas sangat terbuka bagi rekan-rekan media yang membutuhkan informasi mengenai kegiatan pemerintahan dan pembangunan daerah,” ujarnya. Wowor yang baru saja dilantik untuk kedua kalinya sebagai Kabag Humas menuturkan, dalam rangka membangun kemitraan pihaknya akan rutin melakukan pertemuan dengan teman-teman pers yang tergabung dalam Jurnalis Minahasa Tenggara (JMT). “Setiap bulan kita akan melakukan tatap muka (coffe morning) sekaligus forum diskusi dalam rangka membahas berbagai hal terkait pemerintahan dan pembangunan daerah,” tutup Wowor sembari mengajak teman pers untuk tetap semangat melakukan tugas peliputan di Minahasa Tenggara.(esem)

dalam waktu dekat ini, pihak dinas Kesehatan akan melakukan Fogging di sekolah serta rumah korban siswa SD tersebut. “Kita tinggal menunggu sehabis penguburan korban baru akan dilakukan fogging di sekolah maupun rumah korban serta pemberian bubuk abate dalam semua penampungan air,” katanya lagi. Dia sendiri bermohon kepada warga untuk melakukan pembersihan secara mandiri. “Fogging adalah asap beracun yang nantinya akan mempengaruhi fungsi saraf jika terlalu banyak di hirup masyarakat sehingga hal itu sangat hati-hati kami lakukan. Untuk itu dimohon kepada

perlu ditindak demi kemajuan daerah kita,” pungkasnya. Sementara itu, program kerja yang dilaksanakan Dishub mendapat respon positif dari warga. “Dishub harus lebih intens melakukan pengawasan dan penertiban kendaraan di Pusatkota Amurang. Terima kasih atas kepedulian dari pemerintah demi kelancaran di Pusat Kota Amurang dan sekitatnya. Yang dilakukan Dishub saat ini adalah menyelesaikan masalah tanpa kekerasan,” ujar Karel Lakoy, tokoh masyarakat Minsel.(try-31)

Kodim pada pukul 09.00 wita. Ibadah perayaan dipimpin oleh Pendeta Dr Giovani Rororah STh yang mengambil tema Natal membawa perubahan. Dalam khotbahnya Geovani mengatakan, kita sebagai orang Kristen dalam setiap perayaan Natal haruslah dapat mengambil makna dari Natal itu. “Natal haruslah membawa damai dan sukacita bagi kita semua dan terlebih didalam kehidupan berumah tangga, damai antara suami dan isteri, antara orang tua dan anakanaknya,” katanya. Dalam kesempatan itu, Bu-

Pemkab Minut bakal lakukan perekrutan CPNS Airmadidi—Ini merupakan kabar baik bagi pencari kerja yang ingin duduk di kursi birokrat. Pasalnya, Pemkab Minut kemungkinan besar bakal melakukan perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menyusul jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di daerah itu telah berkurang 660 dari 4.400-an orang. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Minut, Drs Aldrin Posumah mengatakan penerimaan CPNS sudah memang sangat diperlukan, namun harus disesuaikan dengan APBD. “Kami tinggal mengecek APBD. Kalau belanja pegawai sudah di bawa 50%, maka kami akan bermohon untuk rekrutmen,” tutur Posumah. Lanjutnya, tiap tahun ada sekitar 100 pegawai yang pensiun. Belum lagi ada ASN yang meminta pensiun dini. “Sejak 2011 hingga saat ini saja jumlah pegawai Minut sudah berkurang 660 PNS,”

ALDRIN Posumah.

paparnya. Menurutnya sampai saat ini jumlah ASN Pemkab Minut tinggal 3.948. Ini pun masih termasuk ASN yang akan ditarik ke Pemprov Sulut sebanyak 371 ASN. Ketika ditanya soal nasib Honorer Daerah Kategori 2 (Honda K2), dijelaskan Posumah, undang-undang sudah direfisi, maka tinggal menunggu peraturan pemerintah (PP). “Kalau sudah ada PP, maka Honda K2 bisa diangkat jadi CPNS. Honda K2 Minut yang berjumlah 158 ini sudah ada dalam data base,” tambahnya.(gebe)

PELAYANAN KESEHATAN

Pasien terlantar, ada oknum dokter di RSUD mangkir kerja Bitung—Kritikan pedas kembali dialamatkan kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bitung akibat dari sering tersendatnya pelayanan di bagian Instalasi Gawat Darurat (IGD). Pasalnya, sejumlah dokter yang bertugas di IGD RSUD Bitung terinformasi malas masuk kerja atau bertugas. Akibatnya, pelayanan kesehatan terhadap para pasien atau pengunjung terhambat. “Contohnya pada hari ini (kemarin, red) kami sudah datang membawa keluarga yang sakit, sampai lama belum mendapatkan pemeriksaan dari dokter yang bertugas di IGD,” ungkap sejumlah warga saat menghubungi wartawan, Selasa (17/ 1) kemarin. Informasi yang berhasil dihimpun di RSUD Bitung, terhambatnya pelayanan pemeriksaan kesehatan kepada para pasien di IGD, ternyata disebabkan seringnya sebagian dokter jaga di IGD tidak masuk bertugas. “Bukan hanya tidak masuk, bahkan ada yang sudah datang kemudian keluar lagi, nanti di telepon oleh petugas baru datang,” jelas sumber. “Tidak terkecuali baik dokter PNS maupun dokter THL, sama saja sering jarang masuk kerja. Kalau begini ini akan sangat tidak baik bagi kinerja dan pelayanan terhadap masyarakat. Padahal Walikota dan Wakil Walikota justru saat ini sedang memacu dan menggenjot pelayanan publik yang prima agar masyarakat merasa terlayani dan merasa puas terhadap pelayanan yang diberikan setiap unit di jajaran Pemkot Bitung, apalagi menyangkut pelayanan kesehatan oleh rumah sakit,” ungkap

Refli Ombong selaku Ketua Garda Tipikor Sulut yang juga pemerhati pelayanan publik. Menurut Ombong, Direktur RSUD Bitung, dr Piter Lumingkewas harus segera melakukan evaluasi dan menindak tegas setiap pegawai tenaga medis maupun para medis yang lalai dan malas masuk kerja. “Direktur RSUD harus segera menindaklanjuti keluhan masyarakat, karena menyangkut kebutuhan vital yakni mendapatkan pelayanan kesehatan,” pungkas Ombong. Direktur RSUD Bitung, dr Piter Lumingkewas dihubungi melalui ponselnya, merasa kaget karena ada keluhan masyarakat akibat terhambatnya pelayanan pemeriksaan kesehatan di IGD. “Saya baru tahu, karena saya belum menerima laporan atau pengaduan dari masyarakat, tetapi informasi ini akan segera saya tindaklanjuti. Saya memohon maaf jika ada warga yang merasa tidak mendapatkan pelayanan yang memadai. Bagi tenaga medis dan para medis yang lalai dan tidak melaksanakan tugas ini akan menjadi bahan evaluasi kami,” tandas Lumingkewas. Dari data yang diperoleh jumlah dokter yang bertugas di di IGD RSUD Bitung sebanyak 8 orang dokter, 5 dokter PNS dan 3 dokter THL. Jumlah ini terbilang masuk kurang untuk memenuhi kebutuhan rumah sakit yang setiap hari kunjungan warga makin bertambah. “Memang jumlah dokter yang bertugas di IGD ada baru 8 orang, jumlah ini masih belum memadai, sedikitnya kami membutuhkan penambahan 5 tenaga dokter untuk bertugas di IGD,” pungkas Lumingkewas.(wepe)

Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Satu Atap Minut, kantor tersebut terlihat sepi dari aktivitas

pelayanan karena sebagian besar pejabat di SKPD tersebut turun lapangan melakukan survei.(gebe)

Nelwan ... Dari Halaman 11 Dan seharusnya Bupati Minut juga harus tegas soal perijinan ini dan beritahukan ke masyarakat,” tam-

bahnya. Sementara itu, terkait perijinan Indomart Maumbi, saat dikonfirmasikan ke


TOTABUAN KOTAMOBAGU PENGURUSAN IMB

2017 bakal ditangani Dinas PUTR Kotamobagu INFORMASI penting kepada masyarakat dan para calon investor yang berencana membangun usaha serta rumah di Wilayah kotamobagu. dimana, Proses pengurusan kajian teknis Izin Mendirikan Bangunan (IMB) di Kota Kotamobagu yang dulunya ditangani Dinas Tata Kota (Distakot) kini beralih di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR). Ini disampaikan Sekretaris PUTR Pemkot Kotamobagu, Sofyan Hatam bahwa, dikaji oleh Dinas PUTR yakni garis sepadan terhadap jalan dan ketersesuaian bangunan atau gedung dengan Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW). “Terkait kajian teknis IMB yang dulunya ada di Dinas Tata Kota kini sudah di Dinas PU dan Tata Ruang. Jadi, pemohon harus mengajukan blangko yang telah melewati proses dari Sintap, Kelurahan/Desa, hingga kecamatan ke Dinas PUTR untuk dikaji,” jelas Sofyan, Selasa (17/ 1) kemarin. Sofyan menjelaskan, tidak ada peraturan yang berubah ketika urusan kajian IMB masuk ke Dinas PUTR. “Jadi yang paling penting itu adalah garis sepadan jalan. Jika berencana mendirikan bangunan atau gedung di ruas jalan utama harus berjarak 18 meter dari tepi jalan. Untuk di bagian jalan lorong, harus berjarak sesuai dengan luas jalan lorong,” kata Sofyan. “Selain garis sepadan jalan, juga sangat penting adalah RT RW. Apakah sudah sesuai dengan rencana tata ruang atau tidak. Kalau tidak maka dipastikan tidak akan mendapatkan IMB,” paparnya. Jika dokumen pengantar lengkap ketika masuk di meja Dinas PUTR, pihaknya menjamin jika pengurusan pembuatan kajian teknis, hanya akan memakan waktu tiga hari saja. “Itu kalau lengkap dokumennya, dan para pihak berwenang mulai dari kepala seksi, kepala bidang, hingga Kepala Dinas tidak sedang dalam tugas luar,” tandasnya.(yede)

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

Dampak tak hadir saat pelantikan jabatan Molibagu—Belum ada kepastian yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Bolsel, terhadap 12 orang pejabat daerah yang dilantik pada saat pengisian Organisasi Perangkat Daerah (OPD) beberapa waktu lalu. Pasalnya, kedua belas orang tersebut, pada saat pelantikan yang bersangkutan tidak hadir. Proses kepastiannya masih menunggu Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt sepulang dari Tugas Luar (TL). Sejak pekan kemarin 12 orang pejabat tersebut nasibnya masih menggantung. Belum ada tempat kerja yang pasti. Surat Keputusan (SK) masih ditangguhkan

menunggu klarifikasi yang bersangkutan langsung kepada wakil Bupati. Betapa tidak, momen pelantikan yang menjadi alasan besar daerah menangguhkan SK tersebut dikarenakan apel perdana ASN 2017. “Kalau saya, jika tidak ada penjelasan yang kuat dari mereka yang 12 orang ini, sudah pasti non job,” kata Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP. Beruntung, dua belas orang tersebut, masih diberikan ruang oleh daerah untuk mengklarifikasi terkait ketidak hadiran mereka pada saat apel perdana. “Kalau yang lainnya tidak hadir pada saat apel perdana, dan nama-nama mereka tidak masuk dalam daftar nama-nama pejabat yang dilantik dalam OPD, sudah menerima sanksi dari Sekkab melalui Asisten III. Jadi tinggal 12 orang ini, kita tunggu sampai Wabup pulang,” ucap Herson Mayulu.(cepe)

BANDARA LOLAK

Pempus siapkan 6 M pembangunan pagar

TINGKAT KEBUTUHAN

Jumlah honorer daerah dibatasi jadi 800 orang Molibagu—Secara keseluruhan total tenaga honorer Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan tercatat ada sekitar 1600 orang lebih yang dibiayai pembayaran gaji oleh APBD. Jumlah yang ada tersebut akan ditertibkan kembali dalam waktu dekat ini. Sesuai dengan tingkat kebutuhan, Pemkab Bolsel hanya akan membatasi sebanyak 800 orang saja. Selasa (17/1) kemarin, Bupati Bolsel H Herson

Penggunaan di lapangan akan dikawal Dekab BESARNYA dana yang turun ditiap desa mencapai Rp1 miliar setiap desa pada tahun 2017 ini. Maka Dekab Boltim akan melakukan pengawasan secara ketat penggunaan dana desa. Salah satu Anggota Dekab Boltim Nasarudin Simbala menegaskan mereka akan melakukan pengawasan terhadap penggunaan anggaran tersebut. “Kita tidak main-main soal pengawasan pengelolaan dana desa di 80 desa di Boltim, “ tegas Simbala, Selasa (17/1) kemarin. Simbala mengatakan dengan anggaran sebesar ini kepada para Sangadi agar berhati-hati dengan anggaran tersebut. “Sebagai wakil rakyat tentu kami punya tanggung jawab dalam hal pengawasan sebab dana yang turun disetiap desa tidak sedikit, “ ujarnya. Simbala juga mengharapkan perencanaan dan pemanfaatan dana desa tahun ini agar tepat sasaran. Tentunya jika ada program pembangunan maka kualitas infrastruktur atau bangunannya harus diutamakan. “Proyek menggunakan dana desa harus berkualitas jangan asal-asalan, karena jika kita temukan di lapangan seperti itu maka proses hukum akan kita tempuh, “ tandasnya.(efel)

Baca: Jumlah ( Halaman 14 )

Pimdekab kini tunggu draft hasil evaluasi

DPU-PR segera tender 16 paket awal tahun ini

DANA DESA

Mayulu SIP menegaskan jumlah tenaga honor daerah harus dibatasi. “Kita harus memangkas jumlah tenaga honor yang ada sekarang sampai berjumlah Delapan Ratus Orang saja,” kata Bupati. Dijelaskan Bupati, dalam proses pembayaran gaji tenaga honorer daerah, mengacu pada besaran UMP Provinsi Sulut.

PARIPURNA TUTUP-BUKA

PROYEK

boltim

12 13

12 pejabat Bolsel SK masih ditangguhkan

bolMUT

DINAS Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) saat ini telah menyelesaikan proses perencanaan pada 16 paket proyek pekerjaan peningkatan jalan. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Bolmut Ir Saeroji MSi, saat bertemu dengan sejumlah wartawan, Selasa (17/1) kemarin. “Targetnya sekira bulan Januari atau Februari ini sudah dilakukan tahap lelang terhadap 16 paket proyek tersebut sehingga pada bulan Maret mendatang pekerjaan sudah dilaksanakan,” ujarnya. Dia menjelaskan, dari 16 paket tersebut terdiri dari peningkatan jalan Pangkusa Kecamatan Sangkub, jalan Kopi-Minanga Kecamatan Bintauna, Binjeita dan Saleo Kecamatan Bolangitang Timur, Jambusarang Kecamatan Bolangitang Barat, dan Batu Pinagut Desa Kuala Kecamatan Kaidipang serta Dalapuli Timur Kecamatan Pinogaluman dan total proyek tersebut berbandrol Rp83 Milliar. Dia mengungkapkan, saat ini pihaknya tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) dari bupati terkait tim Kelompok Kerja (Pokja) lelang. Saeroji berharap, kiranya seluruh proyek yang ada di DPUPR ini bisa meningkatkan taraf perekonomian Masyarakat Bolmut, sehingga dengan demikian tujuan pembangunan dapat tercapai. “Semua proyek peningkatan jalan ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, semoga semua bisa tercapai dan kemaslahatannya dirasakan oleh masyarakat Bolmut,” harap Oji sapaan akrab Kepala DPUPR tersebut. Dilain pihak, Kepala Bagian (Kabag) Barang dan Jasa (Bajasa) Setda Kabupaten Bolmut, Noval Djarumia SE Msi, saat dimintai tanggapannya, mengatakan, bahwa SK Bupati terkait Tim kelompok Kerja (Pokja) sudah berada di meja pak Bupati. “Kalau bukan hari ini (kemarin) mungkin besok (hari ini) SK tersebut akan ditandatangan Pak Bupati. Selain itu juga kami berharap agar seluruh SKPD dapat segera menginput RUP ke ke bagian Barang dan jasa yang nantinya akan kami sampaikan ke Pimpinan sebagaimana kewenangan yang kami miliki,” jelas pria mantan aktivis HMI Wilayah BMR tersebut.(ater)

RABU 18 JANUARI 2017

TAMPAK Dishub Eka Korompot saat mendampingi Bupati BM ketika meninjau lahan bandara belum lama ini.(foto: ist)

Lolak—Pembangunan Bandar udara (Bandara) di Desa Lalow Kecamatan Lolak semakin pasti. itu terbukti dengan dianggarkannya pembangunan pagar batas bandara oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI. Ini menggungkapkan Kepala Bidang (Kabid) Prasarana Dinas Perhubungan Bolmong Zulfadhli Binol, bahwa, Pemerintah pusat sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp6 miliar untuk pembangunan pagar batas Bandara Lolak. “Anggarannya bersumber APBN (Anggaran Pendapatan Belanja Negara) 2017, melalui Dirjen (Direktur Jenderal) Perhubungan Udara, untuk

dibangunnya pagar batas di sekitar lokasi pembangunan Bandara,” ungkap Binol, Selasa (17/1) kemarin. Pihaknya semakin yakin setelah Dirjen Perhubungan Udara, meminta RAB (Rencana Anggaran Biaya), guna sinkronisasi standarisasi terkait pembangunan pagar atas wilayah itu. “Dari Kemenhub sudah memerintahkan ke Satkernas Bandara Naha, agar RAB-nya dimasukan secepatnya. Misalnya, untuk penyewaan alat berat maupun pembayaran upah buruh akan disesuaikan, apakah sesuai dengan standarisasi Kemenhub atau tidak,” katanya. Terpisah Kadishub Bolmong

Eka Korompot mengatakan, semua administrasi sudah dipenuhi Pemkab Bolmong untuk pembangunan Bandara. “Termasuk sertifikat ratusan hektare (Ha) lahan di Desa Lalow Kecamatan Lolak yang sudah diserahkan ke Kemenhub, sehingga lahan Bandara sekarang sudah masuk aset Kemenhub,” katanya. Sementara, Penjabat Bupati Bolmong Adrianus Nixon Watung, mengatakan kehadiran Bandara baru di Desa Lalow Kecamatan Lolak manfaatnya akan sangat besar ke depan. “Karena bisa mempercepat pembangunan daerah,” katanya.(yede)

Lolak—Selasa (17/1) kemarin, Dewan Kabupaten (Dekab) Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar Rapat Paripurna dalam rangka Penutupan Masa Persidangan Tahun 2016 dan Pembukaan Masa Persidangan Dekab Bolmong Tahun 2017. Rapat Paripurna ini sendiri dipimpin oleh Ketua Dekab Bolmong, Welty Komaling, didampingi dua Wakil Ketua masing-masing Abdul Kadir Mangat dan Kamran Muchtar. dan dihadiri langsung oleh Bupati Bolmong Adria-

nus Nixon Watung beserta Jajaran pemkab Bol-mong. Sebelum memimpin rapat, Welty Komaling mengatakan, jika pihaknya masih menunggu draft hasil evaluasi dari Pemeirntah provinsi. Karena menurutnya, persetujuan dari pihak legislatif dalam hal ini tiga Pimdekab Bolmong, sangat diperlukan agar roda pemerintahan di Bolmong dan pelayanan kepada masyarakat Bolmong bisa dengan cepat terlaksana. Baca: Pimdekab ( Halaman 14 )

KESEHATAN

Dekab Bolmut sorot pelayanan RSUD

KRISIS JARINGAN

Bakal tuntas, Indosat Oredoo tentukan lokasi pendirian tower Molibagu—Pasca kunjungan langsung Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan H Herson Mayulu SIP bersama Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt dan Ketua Dewan Abdi Van Gobel serja jajaran SKPD terkait lainnya di Kantor Pusat PT Indosat Oredoo Jakarta pekan lalu, sudah ada titiik terangnya. Pihak PT Indosat sudah turun ke lapangan untuk menentukan titik pembangunan tower yang disediakan. Sekretaris Kabupaten Bolsel Drs Indra Damopolii ME mengatakan, saat Bupati masih berada di Jakarta, tim dari PT

Indosat Oredoo yang berada di wilayah Sulut sudah turun ke lapangan untuk survey lokasi titik pendirian tower yang akan disediakan. “Tim sudah meninjau lokasi pendirian tower. Dan itu sudah ada,” kata Sekkab. Menurut Sekkab, tak hanya keterrsediaan jaringan di wilayah yang akan diakomodir oleh PT Indosat Oredoo, untuk fasilitas jaringan telekomunikasi perkantoran juga akan tersedia nanjtinya. “Seluruh gedung perkantoran nantinya akan difasilitasi oleh PT Indosat untuk penyediaan jaringan telekomunikasi di dalamnya,” ungkap Sekkab.

Kepala Dinas Infokom Aldi Setiawan Gobel juga mengatakan PT Indosat Oredoo untuki Kabupaten Bolsel menyediakan 11 titik pusat jaringan yang akan dibangun nanhtinya. “Ada sekitar sebelas titik yang ditentukan oleh PT Indosat Oredoo. Itu bisa mencakup wilayah yang ditentukan,” tuturAldi. Dia juga memastikan, April mendatang sudah selesai dibangun dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. “Mudah-mudahan tidak ada perubahan, April jaringan sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” ucap Aldi.(cepe)

DEKAB Bolmut sorot pelayanan RSUD yang hanya bergantung pada pasokan listrik dari PLN. Apabila listrik padam, sejumlah fasilitas ikut tak berfungsi.(foto: ist)

Boroko–Pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara kembali menuai sorotan dari sejumlah anggota Dewan Kabupaten. Pasalnya, kebutuhan listrik di Pusat Pelayanan Kesehatan andalan Bolmut itu hanya bergantung pada pasokan dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) wilayah Boroko. Sehingga apabila terjadi pemadaman listrik, maka fasilitas penerangan di RSUD Bolmut pun ikut padam. Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi III Dekab Bolmut, Ramses Sondakh saat

bertemu dengan sejumlah wartawan, Selasa (17/1) kemarin. Sondakh menjelaskan, seperti yang terjadi, pada minggu malam (15/1) akhir pekan kemarin, bahwa di RSUD Bolmut tersebut telah terjadi 2 (dua) kali Pemadaman Lampu dengan durasi yang cukup lama oleh pihak PLN Boroko, yang mengakibatkan RSUD Bolmut gelap gulita, seharusnya tidak boleh itu terjadi di RSUD melihat apabila ada pasien yang datangnya tiba tiba namun tidak ada penerangan, itu bisa dipastikan tidak ada tindakan pelayanan. Baca: Dekab ( Halaman 14 )

GESER ULANG

Hasil OPD kembali direvisi Pemkab Tutuyan-Ratusan pejabat eselon II dan III dilingkup Pemkab Boltim yang dilantik tanggal 28 Desebember 2016 pada pengisian Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru akan dilakukan pergeseran ulang. Kemungkinan ada penjabat yang nonjob, ada juga yang digeser ke posisi lain. Pasalnya, hampir sebagian OPD

nya kembali mengalami perubuhan nomenklatur. Seperti Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi Sumber Daya Mineral. Dinas ini Bidang ESDM nya hilang. Begitu juga dengan Dinas Kelautan dan Perikanan. Kelautannya hilang jadi haknya Provinsi tinggal perikanannya. Sehingga dengan perubahan nomenklatur tersebut, Pemkab Bol-

tim langsung melakukan revisi OPD. “Ada beberapa OPD mengalami perubahan sehingga harus direvisi ulang, “ ujar Sekkab Boltim Muhammad Assagaf, Selasa (17/1) kemarin. Menurut Assagaf memang penyesuaian OPD telah dilakukan, namun tiba-tiba kembali turun aturan baru dari masing kementrian. Yang sebelumnya aturan OPD hanya

mengacu pada satu kementrian tapi sekarang setiap kementrian ada Peraturan Mentri (Permen) nya sendiri. “Sehingga kita harus menyesuaiakannya supaya ketika dilakukan pembayaran tunjangan pegawai tidak menyalahi aturan, “ terangnya. Baca: Hasil ( Halaman 14 )


TOTABUAN

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

RABU 18 JANUARI 2017

13 14

PEMKOT Kotamobagu kini mulai memperhatikan Cabor yang ada. Nampak Tonny Ponogoa bersama sejumlah para atlet dari berbagai Cabor.(foto: ist)

Jumlah ... Dari Halaman 13 “Dengan jumlah demikian, Pemerintah tidak akan mampu untuk menanggulangi pembayaran gaji tenatga honorer yang tersedia, sehingga solusinya akan dikurangi jumlah yang ada tersebut,” jelas Bupati. Menurutnya menurunnya jumlah tenaga honor yang tersedia tersebut, tidak akan mengurangi anggaran pembayaran gaji yang sudah disediakan oleh Pemerintah Kabupaten. “Jadi tenaga honor kita akan pangkas, yang tersisa 800 orang tersebut, gaji mereka akan dinaikan menyesuaikan dengan keadaan anggaran yang tersedia,” ungkap Bupati. Bupati juga menambahkan, jika disesuaikan untuk pembayaran gaji tenaga honor dengan standar UMP maka kemungkinan dengan jumlah tenaga honor yang berkurang, minimal mendekati jumlah yang ditetapkan. “Paling tidak, meskipun tidak sama tapi kita didaerah tidak jauh beda dari penetapan jumlah UMP Sulut,” ujar Bupati.(cepe)

Pimdekab ... Dari Halaman 13 “Informasi kepada kami, bahwa hasil evaluasi sudah ada. Tinggal dari eksekutif kapan diberikan kepada kami. tidak ada lagi pembahasan apapun. Kami tinggal membubuhi tandatangan agar para ASN dan seluruh program bisa berjalan dengan APBD 2017,” katanya. Dalam sambutan Bupati Bolmong, A N Watung mengatakan Penutupan dan Pembukaan masa persidangan merupakan sarana untuk mengevaluasi sekaligus sharing informasi dan komunikasi bagi Pemerintah Daerah dengan Dekab Bolmong. “Dalam menjalankan roda pemerintah, pasti ada berbagai keinginan dan harapan serta dambaan seluruh masyarakat Bolmong. Mari kita tingkatkan diri makin berkualitas dan profesional dalam tugas dengan tetap berpijak pada aturan,” tutur Bupati. Selain Pimpinan Dekab Bolmong, Bupati dan Sekkab, rapat paripurna yang diadakan di ruang sidang Dekab Bolmong, Selasa kemarin, dihadiri oleh sekitar 28 anggota Dewan. Selain itu tampak hadir sejumlah Pimpinan SKPD yang baru, sejumlah Kepala Bagian (Kabag) dilingkungan Setdakab Bolmong dan sejumlah Camat.(yede)

Dekab ... Dari Halaman 13 Padahal RSUD Bolmut tersebut telah memiliki sebuah genset dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut sejak tahun 2016 lalu. “Bagaimana bisa menangani pasien yang sedang dirawat jika fasilitas penerangan di RSUD Bolmut tidak berfungsi saat terjadi pemadaman listrik dimalam hari, dan genset tidak dipergunakan,” jelasnya. Terpisah, Direktur RSUD Bolmut, dr Fitri Eka Akub saat dikonfirmasi oleh sejumlah wartawan, mengungkapkan, bahwa yang terjadi saat ini pihak RSUD Bolmut masih memiliki kendala dalam sebuah pelayanan apabila terjadi pemadaman listrik oleh PLN. Dan itu disebabkan oleh kondisi Genset di RSUD Bolmut dalam keadaan rusak karena salah satu komponen, yakni Dinamo Starter pada genset tersebut sudah tidak berfungsi lagi. “Kami sedang mencari penyedia stock Dinamo Starter, agar genset tersebut bisa segera diperbaiki. karena sangat sulit mendapatkannya diwilayah Indonesia. terinformasi, Komponen Dinamo starter Genset tersebut hanya dijual di China”, ungkapnya. Akub menjelaskan, bahwa untuk mengantisipasi pemadaman lampu , maka pihaknya telah menyediakan Lampu Charger dan Gasoline Generator (Genset Biasa) untuk menanggulangi terjadinya pemadaman lampu, khususnya di RSUD Bolmut saat ini.(ater)

LAKUKAN EVALUASI

Cabang olahraga jadi perhatian Pemkot KK Kotamobagu—Perhatian pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu terhadap olahraga di wilayah Kotamobagu makin terlihat. Anggaran untuk bidang ini pun sudah disiapkan. Sehingganya, memalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), seluruh Pengurus Cabang olahraga (Cabor)

termasuk perangkat pertandingan akan dikumpul dalam kemarin. menurut Kadis Dispapora Kotamobagu, Tonny Ponongoa, tujuan pertemuan itu, guna kepentingan pendataan dan evaluasi program yang dilaksanakan setiap cabang olahraga. “Evaluasi itu penting dilakukan, karena

Dijelaskannya, setiap pelatih dibeberapa cabang olahraga dan perangkat pertandingan yang telah berlisensi mendapat honor sebesar Rp1 juta per bulan, yang dibayarkan setiap triwulan. “Kita perlu mengevaluasi sejauh mana program yang dilaksanakan, apakah sudah sesuai dengan

harapan atau seperti apa,” jelas Toni. Ditambahkannya, dalam pertemuan itu pihaknya juga membahas soal kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni). “Pengurus sebelumnya sudah didemisioner, jadi akan kita bahas lagi,” tambahnya.(yede)

KESEJHATREAAN KEPSEK

106 sepeda motor segera disalurkan

Kader PDIP Boltim kini mulai membelot Dampak kurangnya DPC lakukan konsolidasi Tutuyan-Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Boltim yang saat ini diketuai oleh mantan Wakil Bupati Boltim, Medy Lensun disorot oleh kader PDIP yang juga mantan Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Modayag Barat, Afri Embo.Menurutnya, akibat kurangnya konsolidasi PDIP terhadap kader partai, sehingga para kader PDIP Boltim mulai membelot dan meninggalkan PDIP dan bergabung dengan partai lain. Buktinya kata Embo, salah satu pengurus PAC PDIP Modayag Jono Tango telah menyatakan sikap

bergabung serta bersedia menjadi pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Amanat Nasional (PAN) Modayag. “Selaku kader PDIP saya menyayangkan adanya pengambilan sikap dari kader partai bergabung dengan partai lain, “ ungkap Embo, kepada media Selasa (17/1) kemarin. Dengan kejadian Embo meminta kepada Ketua DPC PDIP Boltim, Medy Lensun untuk segera melakukan evaluasi terhadap kader partai. “Jika saudara Medy tidak menindak lanjuti persoalan yang saat ini tengah melanda pengurus maupun

kader, maka pihaknya akan melakukan konsolidasi bersama pengurus PAC lainnya untuk melakukan Musyawarah daerah luar biasa (Musdalub), “ tegasnya. Sebab kata Embo, pasca Pilkada Boltim Desember 2015 lalu, baik pengurus maupun kader partai mulai kehilangan arah. Kepengurusan PDIP ditangan Medy Lensun pun dinilai mati suri. Terkait hal ini, Ketua DPC PDIP Boltim Medy Lensun ketika dikonfirmasi belum memberikan penjelasan. Pasalnya, saat dihubungi nomor Lensun tidak dalam keadaan aktif.(efel)

UNTUK memberi kesejahteraan kepada Kepsek, rencananya Pemkab Bolmut akan menyalurkan 106 bantuan sepeda motor.(foto: ist)

Boroko-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) ditahun 2017 ini akan memberikan bantuan sepeda motor kepada seluruh Kepala sekolah Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bolmut, Abdul Nazarudin Maloho Spd Msi, saat bertemu dengan sejumlah Wartawan, Selasa (17/1) kemarin. “Tahun ini pihak kami akan melakukan pengadaan 106 sepeda motor bagi Kepala Sekolah,” ujarnya. Dia menjelaskan, sepeda motor yang akan diserahkan kepada se-

luruh Kepala Sekolah ini bertujuan agar seluruh Kepsek untuk dapatkan meningkatkan kinerja dan bantuan ini juga merupakan salah satu apresiasi dari Pemkab Bolmut terhadap para Kepsek tersebut. “Sepeda motor ini merupakan salah satu bentuk apresiasi yang dilakukan oleh Pemkab Bolmut, dan semoga kedepannya setelah disalurkan bantuan sepeda motor pihak kepsek dapat terus meningkatkan kinerjanya,” jelasnya. Maloho berjanji, pengadaan motor ini apabila tidak ada halangan, Pemkab Bolmut akan segera menyalurkan pengadaan motor tersebut.(ater)

NAWACITA & TRISAKTI

Watung siap wujudkan KB yang berkualitas

Hasil ... Dari Halaman 13 Assagaf pun mengatakan dengan perubahan OPD ini, maka otomatis pejabat yang menduduki jabatan pada satuan kerja tersebut ada yang nonjob, kerena ada dinas/badan yang hilang ada juga digeser ke jabatan lain berdasarkan struktur pada OPD tersebut. “Ada pejabat yang kita lantik ulang, ada nonjob ada juga kita geser posisi jabatan lain. Yang pasti dalam waktu dekat ini pengisian jabatan OPD baru sudah selesai dilakukan supaya Daftar Pelaksanaan Anggaran (DPA) yang tertuang dalam Rencana Kerja Anggaran (RKA) satuan kerja sudah jalan, “ ujar Assagaf.(efel)

setiap cabang ada anggarannya termasuk honorarium pelatih dan perangkat pertandingan. Itu juga untuk mensingkronisasikan program-program yang dilaksanakan setiap cabang olahraga,” kata Kadis Pemuda dan Olahraga Toni Ponongoa, kemarin.

TAMPAK kebersamaan kepala BKKBN RI bersama Bupati dan jajaran pemkab BM, Selasa kemarin.(foto: ist)

Lolak—Kepala BKKBN RI, Surya Chandra Surapaty, didampingi Kepala perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Utara, Nerius Auparay, Selasa (17/01), melakukan kunjungan ke Kabupaten Bolaang Mongondow, dalam rangka konsolidasi kader untuk penguatan progam. Disambut Penjabat Bupati Adrianus Nixon Watung, Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Drs Ashary Sugeha, Ketua TP PKK Ny Fatmawaty Linelejan Watung dan Kepala Satuan

Kerja Perangkat Daerah. “Ini merupakan suatu kehormatan bagi pemerintah dan masyarakat di Bolaang Mongondow,” kata Nixon. Dia berharap kedepan akan dapat meningkatkan hubungan dalam mewujudkan keluarga sejahtera, keluarga bahagia dan berkualitas. “Kita akan mewujudkan program keluarga bahagia dan berkualitas,” ujar Nixon. Kepala BKKBD, Drg Rudiawan mengatakan, penguatan program akan dilakukan secara

menyeluruh. “Mulai dari tingkat desa, kecamatan dan kabupaten,” kata Rudiawan. Sementara, Kepala BKKBN RI, Surya Chandra Surapaty saat menyampaikan sambutan, memaparkan program revolusi mental, nawa cita dan trisakti Bung Karno. “Membangun Indonesia kita mulai dari pinggiran. Revolusi mental kita dahului di lingkungan keluarga. Jika lingkungan keluarganya baik, tentu akan memberikan hal bermanfaat bagi banyak orang,” tandasnya.(yede)


LifeStyle Atasi jerawat bandel dengan cara yang tepat

JERAWAT memang tidak pernah menjadi sahabat wanita. Tata rias paling canggih sekalipun akan berantakan jika jerawat pada wajah tidak dapat ditutupi, apalagi dihilangkan. Jika jerawat sering menghiasi wajah coba ikuti tips cara menghilangkan jerawat yang dilansir dari Teenvogue.com, Minggu (1/5) lalu. 1. Pilih pembersih wajah yang tepat Tidak semua sabun cuci muka sesuai digunakan saat kulit sedang berjerawat. Menurut dermatolog dr. Sejal Shah, sebaiknya saat kulit sedang berjerawat gunakan pembersih wajah yang lembut, dan hindari pembersih wajah yang terlalu keras. Ciri-ciri pembersih wajah yang terlalu keras adalah setelah selesai membersihkan wajah, kulit wajah terasa tidak nyaman, kering dan sangat kencang, bahkan terkadang iritasi. Karena saat berjerawat Anda akan mengenakan obat anti jerawat, pembersih jenis ini bisa membuat kulit wajah jadi kering. Jika Anda mengenakan pembersih wajah yang terlalu keras kulit wajah akan jadi lebih kering lagi, dan bahkan bisa iritasi atau luka. Dengan alasan yang sama hindari juga penggunaan scrub yang kasar. Juga, jika kulit wajah sangat kering ini bisa memacu kelenjar minyak di kulit wajah untuk memproduksi lebih banyak minyak lagi akibatnya masalah jerawat tak kunjung usai. 2. Jangan gunakan rias wajah saat olahraga Hal ini memang hal yang sepele tapi ternyata banyak perempuan yang melakukannya. Menurut dermatolog, dr. Janell Vega, keringat keluar melalui pori-pori, dan jika pori-pori tersebut tersumbat oleh riasan wajah maka ia akan menumpuk di pori-pori beserta dengan kotoran dan minyak yang akhirnya menimbulkan jerawat. 3. Langsung mandi usai berolahraga Dan lagi-lagi masalah sepele ini sering diabaikan, padahal ini sama saja dengan membiarkan bakteri di kulit terperangkap oleh baju dan folikel rambut di tubuh Anda. Akibatnya timbullah jerawat di punggung dan dada dan mungkin juga ruam gatal. Jika Anda benar-benar tak sempat mandi coba keringkan tubuh dengan handuk, lalu seka dengan tisu basah anti bakteri, dan kemudian ganti baju yang berkeringat dengan baju kering dan bersih. 4. Gunakan produk rias dan perawatan wajah yang non-comedogenic Non-comedogenic artinya kecil sekali kemungkinannya untuk menyebabkan kulit jadi berjerawat, Juga, pilih produk yang bebas minyak (oil-free) dengan menggunakan produk yang bahan dasarnya air terlebih jika kulit Anda tergolong berminyak. 5. Perhatikan makanan Anda Memang menurut penelitian, makan coklat serta gorengan tak akan secara langsung menyebabkan jerawat, namun akan jauh lebih baik jika Anda mengkonsumsi sayuran serta buah-buahan segar. Menurut dermatolog Jessica Weiser dari New York Dermatology Group, buah dan sayuran segar meningkatkan antioksidan dalam tubuh serta melawan terjadinya peradangan dalam tubuh yang menyebabkan jerawat. Tak hanya itu, penderita jerawat juga sebaiknya membatasi diri mengkonsumsi susu dan aneka pangan olahan dari susu karena saat ini susu mengandung hormon sintetis dan antibiotik yang memperburuk kondisi jerawat. 6. Perhatikan kebiasaan sehari-hari Menurut dermatolog dr. Debra Luftman, yang dimaksud adalah kebiasaan sehari-hari yang buruk yang dilakukan tanpa sadar misalnya sering menyentuh wajah dengan tangan. Banyak lagi kebiasaan-kebiasaan buruk lain yang sering dilakukan seperti : 1. Tidak sering mengganti sarung bantal: padahal sarung bantal tiap hari kena minyak dari kulit kepala dan rambut, juga debu dan kotoran lainnya dan wajah Anda menempel di sarung bantal ini. 2.Membubuhkan produk rias maupun perawatan di wajah tanpa mencuci tangan terlebih dahulu. Jika tak sempat cuci tangan setidaknya gunakan gel tangan anti bakteri. 3. Sering menggunakan headphone maupun menempelkan telepon genggam di wajah. Menggunakan headphone terlebih saat sedang berolah raga membuat keringat menempel, dan saat menyentuh wajah maka semua kotoran juga akan mengenai kulit wajah. Demikian pula dengan menempelkan telepon genggam di kulit wajah. Coba untuk lebih sering membersihkan headphone dan handphone dengan menyekanya dengan tisu basah anti bakteri. 7. Konsultasikan dengan dermatolog Penyebab jerawat tidak hanya karena masalah penyumbatan pori-pori kulit saja. banyak hal lain yang jadi penyebabnya seperti alergi, stres, masalah hormon dan lainnya. Untuk diagnosa serta perawatan yang paling tepat konsultasikan dengan dermatolog. Dokter spesialis kulit bisa menyarankan terapi paling tepat untuk menghilangkan jerawat Anda, mulai dari konsumsi obat sampai dengan peeling dan terapi laser seperti yang dilakukan oleh super model Kendall Jenner yang menggunakan terapi Laser Genesis untuk mengatasi masalah jerawatnya. Ingat bahwa terapi apapun yang digunakan, jerawat tak akan hilang hanya dalam waktu semalam.Kesabaran serta konsistensi dalam menjalankan terapi yang dilakukan adalah kuncinya.(lip6/sb)

15 RABU 18 JANUARI 2017 NOMOR 3152 TAHUN XI

Oki Setiana Dewi

Hadapi dengan senyum SUDAH sewindu lebih Oki Setiana Dewi melakoni kariernya sebagai pendakwah. Baru kali ini ia mendapat cobaan yang relatif besar. Ia mendapat petisi melalui dunia maya. Eksistensinya sebagai ustazah dipertanyakan. Namun hal itu sama sekali tidak membuatnya surut dalam melakoni kiprahnya di dunia dakwah. Perempuan kelahiran Batam, 13 Januari 1989 ini juga meniti karier dalam dunia seni, bisnis dan pendidikan. Dalam kurun waktu delapan tahun lebih, itu nyaris tak ada rintangan atau cobaan yang membuat perhatian dan konsentrasinya benar-benar tersita. Beberapa pekan lalu ia dikejutkan dengan sebuah petisi di dunia online. Melalui laman www.change.org sebuah petisi diajukan untuk Oki Setiana Dewi. Tak main-main bunyi petisi itu; “Stop Tayangan Ustazah Abal-abal Oki Setiana Dewi.” Ibu dua anak ini tidak panik menghadapi petisi macam ini. Jutru ia mengambil hikmah dari semua ini. “Bagi saya ini adalah momen untuk makin mendekatkan diri pada Allah. Saya memohon untuk selalu diberi kesempatan dan semangat untuk menimba ilmu dan juga menyampaikannya lagi,” ujar Oki yang menyerahan sepenuhkan kepada masyarakat untuk menyapanya dengan sapaan apa saja, mulai dari Mbak, Kakak, nama diri atau apa pun. Baginya masyarakat tak musti menyapanya dengan sapaan ustazah. Sebelum terjun ke dunia seni peran, sebagai bintang film layar lebar Ketika Cinta Bertasbih lalu kemudian terlibat dalam di pentas sinetron dengan bermain dalam serial Ketika Cita Bertasbih, Dari Sujud ke Sujud dan Anak-anak Manusia, Oki sudah lebih dulu berkutat dalam dunia dakwah. Sejak di bangku SMA dan di kampus ia sudah mengajar anak-anak membaca Alquran. Setelah kuliah di Universitas Indonesia pun ia tetap aktif di dunia dakwah. Dunia tulis menulis juga dilakoni Oki. Sejak tahun 2011 hingga sekarang sudah lima buku ia hasilkan. Mulai dari buku Melukis Pelangi; Catatan Hati Oki Setiana Dewi, Sejuta Pelangi; Pernik Cinta Oki Setiana Dewi, Cahaya Di Atas Cahaya; Perjalanan Spiritual Oki Setiana Dewi, Hijab I’m In Love, Dekapan Kematian dan Ketika Guru SD Sakit. Dan respon masyarakat untuk bukubuku karya Oki juga amat mengembirakan. Bukunya Cahaya Di Atas Cahaya; Perjalanan Spiritual Oki Setiana Dewi, termasuk katagori bestseller. Setelah ia dipersunting oleh Ory Vitrio Abdullah kiprahnya dalam berbagai bidang seni dan juga dakwah bukannya surut, bahkan makin menjadi. Soalnya sang suami memberikan dukungan penuh untuk aktifitas Oki yang beragam itu. Ia amat bersyukur mendapat suami yang

tidak hanya mengerti kesibukan dan kiprahnya, namun memberikan dukungan penuh. Pun saat dia mendapat cobaan dengan munculnya petisi di dunia maya, Ory Vitrio tampil di garda terdepan memberikan dukungan dan pemberi semangat. Dan bagi Oki Setiana Dewi, petisi yang diarahkan untuknya sama sekali tak membuatnya menyerah dan meninggalkan panggung dakwah. “Doakan saya untuk selalu belajar dan makin semangat belajar. Soalnya makin banyak belajar saya semakin bodoh,” kata pengisi acara Islam Itu Indah dan Curahan Hati Perempuan. Peraih predikat Aktis

Pendatang Baru terbaik di ajang Indonesian Movie Awards 2010 ini berharap kiprahnya bisa bermanfaat untuk masyarakat. “Semoga apa yang saya lakukan bisa bermanfaat untuk diri saya, keluarga dan juga masyarakat,” katanya kepada Edy Suherli, Hasan Mukti Iskandar dan fotografer Adrian Putra dari btgc yang menyambangi kediamannya di bilangan Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Sabtu (30/4/ 2016). Inilah petikan selengkapnya. Perempuan belia yang punya semangat belajar yang tinggi ini banyak memetik pelajaran dari petisi yang diarahkan untuk dirinya. Oki Setiana Dewi

menjadikan munculnya petisi atas dirinya sebagai momentum untuk makin dekat dengan Allah. Selain itu ia jadi makin bersemangat dalam menuntut ilmu agama. Nyaris semua waktu yang dilakoni Oki Setiana Dewi penuh dengan aktivitas yang bermanfaat baik bagi dirinya dan keluarga maupun untuk ummat. Ia bertekad untuk selalu setia pada dunia dakwah yang sudah dirintisnya sejak di bangku SMA. Rintangan yang muncul dalam bentuk petisi belakangan tak menyurutkan langkahnya uktuk terus belajar dan menyampaikan apa yang ia dapatkan setelah belajar ilmu agama.(btgc)


RABU 18 JANUARI 2017 NOMOR 3152 TAHUN XI

Jangan kotori tubuh Eliska Rumagit Keanggunan perpaduan dengan Narkoba (Favorit Noni Unsrat 2015)

Pdt Taliwuna: Tubuh kita adalah bait Allah, sebagai umat Tuhan kita jaga kesuciannya Manado—Indikasi beredarnya narkoba di berbagai tempat hiburan mendatangkan keprihatinan, tak hanya dari komunitas hiburan malam dan komunitas lain yang terkait dengannya. Tapi, Narkoba sudah menjadi musuh bersama bangsa Indonesia. Karenanya, banyak pihak yang prihatian dengan kondisi darurat narkoba di negara ini. “Narkoba itu adalah musuh bersama. Karena narkoba merusak masa depan bangsa. Tidak usah saling menuding dan menyalahkan pihak yang lain, tetap saatnya kita mulai dari diri sendiri. Mari kita jaga tubuh kita dari masuknya hal-hal yang tak baik ke dalam tubuh kita. Harus kita ingat, tubuh kita adalah bait Allah, jadi harus terus dijaga kesuciannya,” ujar Pdt Donny Taliwuna STh, Ketua BPMJ GMIM Kapernaum Peleloan Tondano. Rohaniwan muda ini kemudian mengutip firman Tuhan dalam I korintus 3, ayat 16-17. “Tidak tahukan kamu, bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu?” Jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia. Sebab bait Allah adalah kudus dan bait Allah itu ialah kamu,” begitu kata Pdt Taliwuna membacakan ayat suci tersebut. Pdt Taliwuna menjelaskan, dengan adanya pemahaman diri seperti itu, manusia jadi punya alasan dan motivasi kuat menjaga kekudusan tubuhnya. “Sebab itu, mari kita mulai dari diri kita sendiri dulu. Baru tahapan kemudian adalah mengajak orang lain melakukan hal yang sama seperti kita. Dengan demikian, kita bisa langsung berbuat,” pungkas Putra Talaud kelahiran Mahakeret ini. Sementara itu, Ketua Komisi D Dekot Manado Apriano Saerang, mengatakan

peredaran narkoba ini merupakan suatu bisnis yang terselubung. Dalam artian penanganannya harus benar-benar preventif dan reaktif. Kalau hanya sekadar melihat permainan pasar, sebagai acuan dimana lokasi-lokasi yang dicurigai, saya pikir semua tempat cukup beresiko tidak cuma tempattempat hiburan. “Kalau kita hanya berpikir bahwa peredaran narkoba hanya dari tempat hiburan, saya pikir itu keliru. Kan tempat hiburan bukan tempat produksi barang haram tersebut. Di situ tempat permainannya narkoba. Karena di tempat hiburan biasanya orang menikmati suasana narkobanya, hasil dari individu yang menggunakan narkoba di tempat hiburan,” kata dia. Saerang berpendapat, tempat hiburan hanya merupakan hilir dari peredaran narkoba. Dan yang harus dicari tahu adalah hulunya, yang merupakan tempat produksi maupun awal peredarannnya. “Tentu antara hulu dan hilir ini ada satu jaringan benang merahnya. Memang jika kita hanya melihat dari hilirnya saja, saya pikir itu tidak terlalu signifikan menekan angka penggunaan narkoba. Tapi harus dari hulunya,” tuturnya. Menurut dia, peredaran narkoba sudah tidak lagi berasal dari luar daerah, karena pengawasan sudah sangat ketat mulai dari bandara diperiksa sampai ke bea cukai dan semacamnya. “Bisa saja di Sulut ini sudah ada tempat produksinya, kan ilmu farmasi saat ini sudah sangat berkembang pesat dan narkoba ini bisa diracik. Walaupun masih dalam skala kecil tidak dalam bentuk skala besar. Tapi bukan masalah produksinya yang besar atau kecil, namanya jika sudah beredar disini itu berbahaya harus dicegah,” pungkas Saerang.(203/212)

Komitmen STOP NARKOBA sudah tinggal pengawasan dan realisasi Manado—Komitmen kuat yang dibangun para pelaku dunia hiburan malam—dari level pengelola hingga pekerjanya—terhadap gerakan “STOP NARKOBA” sudah dibuktikan selama ini. Namun, pengawasan dan realisasinya di lapangan butuh motivasi yang kuat. Selain itu, kesepahaman dan melepaskan gerakan dari “konflik kepentingan” serta tetap menjaga stabilitas bisnis dunia hiburan, itu butuh terlihat pada realisasinya. Karena, masih banyak upaya untuk mengededarkan narkoba di sejumlah tempat hiburan. Langkah berani Manager Zodiac Cafe, Karaoke & Resto Efendi ‘Midas’ Swara untuk mengungkap dan menangani adanya indikasi beredarnya narkoba di tempat hiburannya, patut diancungi jempol. Karena itu membuktikan komitmen kuat untuk berbuat demi menyelamatkan generasi yang akan datang. Namun, upaya dari oknum pengedar narkoba masih saja terjadi. Pengakuan sejumlah pekerja malam menyatakan fakta seperti itu. “Saya pernah ditawari oleh seseorang mengunakan Narkoba, tapi saya menolaknya, karena bagi saya tak ada gunanya. Kalau menurut saya, mengunakan narkoba saat berkatiftas itu tak perlu. Karena

mengunakan narkotika saat beraktivitas, akan membuat aktivitas kita bisa terganggu,” ungkap Tere, salah se-orang penyanyi di sebuah tempat hiburan Manado. Pernyataan senada juga diungkap Tasya, salah seorang ladies. “Saya juga pernah ditawari tamu untuk menggunakan narkoba, tapi saya tidak mau, karena saya tau resikonya. Menggunakan narkoba hanya merusak diri kita, dan tidak ada fungsinya sama sekali. Malah hanya membawa kita dalam jurang kesesatan,” tegasnya. Karenanya, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Manado AKBP Eliasar Sopacoly menegaskan pihaknya akan terus melakukan operasi di tempat-tempat hiburan. “Karena tempat hiburan malam sangat rentan dengan penggunaan narkoba. Beberapa kali kami melakukan operasi, setelah test urine, ada yang sudah terindikasi memakai narkoba. Sebab itu, kami selalu meminta pengertian para pengelola tempat hiburan agar dapat bekerja sama. Termasuk memasang logo STOP NARKOBA di baliho di depan tempat hiburan. Supaya tamu yang datang sudah tahu, kalau dia tidak bisa memakai narkoba di tempat hiburan,” ujar Om Elly, sapaan akrab pamen polisi ini.(282/203)

tari dan basket TAMPIL anggun dan elegan membuat Eliska Stevinda Green Rumagit bisa tampial baik di berbagai kontes kecantikan. Tak heran jika kemudian mahasiswi Fakultas Teknik Jurusan Arsitektur Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota yang bernama lengkap Eliska Stevinda Green Rumagit bisa terpilih sebagai Favorit Noni Unsrat 2015 lalu. Keanggunan milik Eliska bisa jadi terbentuk dari kedua hobi yang digemarinya. Dara manis kelahiran 26 september 1995 ini awalnya menyukai basket. Menyukai basket sejak masuk SMA kira-kira umur 14 tahun, karena waktu SMP justru Eliska adalah atlit bola voli. “Saya menyukai basket sampai sering ikut tournament seperti DBL waktu SMA dan pertandingan lainya, dan kalau menari juga hingga sering tampil di acara-acara penting dan sudah pernah mempromosikan tarian di luar negeri, seperti di Italia, dan sekitarnya, dan sering mengisi acara di tingkat nasional,” ungkap cewek cantik berambut lurus ini. Pembentukan tubuh menjadi lebih sehat dan bugar memang didapat dari latihan keras saat menjadi pebasket saat sekolah dulu. Tak heran jika latihan keras itu juga membuahkan prestasi bagi tim yang dibelanya. Seperti Runner Up Walikota tahun 2012, Runner Up POR Kota Manado, Juara 3 Smansa Cup tahun 2011, Juara 3 Lokon Cup dan Juara 3 MIS Cup, serta semi finalis DBL tahun 2011 dan 2012. Prestasinya itu seiring dengan tokoh idolanya di basket yang menangguk banyak prestasi. “Kalau di dunia basket saya fans sama Michael Jordan. Karena teknik main bagus, banyak mencetak poin dalam pertandingan NBA, serta cetak poin terbanyak di sepanjang NBA,” tutur Eliska. Bagaimana dengan dunia tari? Eliska juga turut mencatat jejak yang cukup berbekas bersam tim keseniannya. Karena mereka pernah tampil di Italia bersama penyanyi pop Indonesia Ruth Sahanaya dalam naungan Yayasan Torang Samua Basudara. “Juga sempat menari di galeri Indonesia Kaya di Jakarta. Kalau di Sulut sini sempat menari di rumah dinas gubernur dan kegiatan lainya di Minut dan Manado,” bebernya. Untungnya, kedua orang tua mendukung penuh kedua hobinya ini. “Bahkan orang tua saya selalu berpesan agar jangan pernah menyerah, kejar apa yang menjadi impian dan harapan kedepan. Sebab itu saya selalu ingin menjadi yang terbaik dari yang terbaik,” pungkas putri pasangan Petrus Rumagit dan Jetti Worotikan ini, yang dalam kontes kecantikan pernah juga mengikuti Utu-Keke 2013, Duta Wisata Lumalundung 2014, Finalis Ratu bunga Indonesia 2014 dan Duta Batik Minahasa 2014.(282/ 203)

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.