Swara kita 20 januari 2015

Page 1

PERTANDINGAN lanjutan ajang Liga Capital One Cup kali ini akan mempertemukan antara Liverpool dengan Chelsea yang akan diseleng-garakan di Anfield Stadium pada tanggal 21 Januari 2015 dan akan disiarkan secara Live oleh SCTV pukul 03:45 WITA. Dan pertandingan kali ini diajang bergengsi Capital One Cup kemenangan jelas menjadi harga mati untuk sang tuan rumah.

Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

terbit 16 halaman

BACA: BOLA ( HALAMAN 8 )

SELASA 20 JANUARI 2015 NOMOR 02701 TAHUN IX

Istana minta KPK 92 pulau terluar akan disertifikasi segera tuntaskan kasus Komjen Budi KEPULAUAN

SELEBRITI

Jakarta—Kementerian Agraria dan Tata Ruang akan melakukan sertifikasi terhadap 92 pulau terluar Indonesia, yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Sertifikasi dilakukan agar

KPK periksa 3 Jenderal terkait kasus rekening gendut BG Jakarta—Menteri Sekretaris Negara Pratikno meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) segera menyelesaikan kasus yang melibatkan Kapolri terpilih, Komisaris Jenderal Budi Gunawan alias BG. “Yang jelas, jangan sampai menggantung orang terlalu

lama. Kami butuh kepastian, kepastian, ya, secepatcepatnya,” kata Pratikno di Istana Negara, Senin (19/1) kemarin. Menurut dia, semakin cepat penyelesaian kasus tersebut, kepastian hukum makin jelas bagi semua pihak. “Itu juga bagus bagi

semua pihak, ya. Bagus bagi Pak Budi Gunawan sendiri, bagus bagi pemerintah, dan tentu saja kepastian hukum,” ujarnya. Setelah penetapan Budi Gunawan sebagai tersangka dalam kasus dugaan menerima hadiah atau gratifikasi, dan dijerat dengan Pasal 12a

atau b, Pasal 5 ayat 2, Pasal 11, atau Pasal 12B UndangUndang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 KUHP, Presiden Joko Widodo menunda pengangkatan Budi sebagai Kapolri. Baca: Istana ( Halaman 2 )

WANTIMPRES

Didominasi parpol pendukung

LITA KEYSHA

Terlalu seksi PENYANYI cantik pendatang baru, Lita Keysha mengaku pasrah dengan pencekalan sejumlah stasiun televisi untuk tidak menayangkan video klip single terbarunya berjudul Hanya Aku Satu. Seperti diketahui lagu terbaru Lita itu adalah garapan musisi kondang Pasha “Ungu”. “Saya belum bicara lagi dengan manajemen. Yang pasti saya pasrah dengan adanya keputusan itu,” ujar Lita, Senin (19/1) kemarin. Baca: Terlalu ( Halaman 2 )

INTERNASIONAL Rumah Wapres AS ditembak

WAKIL Presiden Amerika Serikat Joe Biden.

SEJUMLAH tembakan diarahkan ke dekat rumah Wakil Presiden Amerika Serikat Joe Biden di negara bagian Delaware, tetapi wakil Presiden Obama ini sedang tidak berada di sana saat kejadian, kata pejabat Secret Service. Tembakan pada Sabtu (17/ 1) waktu setempat tersebut, berasal dari jalan umum di Greenville, di luar lingkaran pengamanan Secret Service, kata Robert Hoback. Jalan tersebut berjarak beberapa ratus meter dari rumah dan para petugas sedang menyelidiki apakah tembakan tersebut mengenai sesuatu. Secret Service menyatakan kendaraan tempat tembakan berasal ‘kendaraan yang dijalankan melewati kediaman wakil presiden dalam kecepatan tinggi’ dan insiden itu sedang diselidiki. “Tembakan terdengar oleh petugas Secret Service yang ditempatkan di kediaman, dan sebuah kendaraan, terlihat oleh seorang agen, meninggalkan tempat kejadian dalam kecepatan tinggi.” Kantor Biden menyatakan wakil presiden dan istrinya Jill kemudian diberitahu tentang kejadian tersebut. Belakangan seorang pria ditangkap namun tidak diketahui apakah dia terlibat langsung dengan penembakan. Biden dan keluarga seringkali menghabiskan akhir minggu di rumah di Delaware tersebut.(komc)

POJOK Sukses bukanlah kunci kebahagiaan. Kebahagiaan adalah kunci untuk sukses. Jika Anda mencintai yang Anda kerjakan, Anda akan sukses. (Albert Schweitzer)

Jakarta—Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik sembilan anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) untuk membantunya di pemerintahan. Pelantikan ini tertuang dalam surat keputusan presiden No. 6/P/2015. Jokowi langsung memimpin sumpah jabatan dihadapan rohaniawan. Jokowi meminta agar seluruh dewan pertimbangan presiden bekerja untuk kepentingan bangsa dan negara. “Akan memenuhi semua kewajiban yang akan ditangguhkan kepada saya oleh jabatan ini, bahwa saya akan melaksanakan tugas dan kewajiban dengan penuh rasa tanggung jawab kepada bangsa dan negara,” kata Jokowi mengucapkan sumpah jabatan yang diikuti oleh seluruh anggota Wantimpres di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/1). Sembilan anggota Wantimpres itu adalah Abdul Malik Fajar, Ahmad Hasyim Muzadi, Yan Darmadi, M Yusuf Kartanegara, Rusdi Kirana, Sidarto Danusubroto, Sri Adiningsih, Subagyo Hadi Siswoyo dan Suharso Monoarfa. Baca: Didominasi ( Halaman 2 )

tidak ada klaim mengenai batas wilayah dengan negara tetangga. Proses sertifikasi ini rencananya akan rampung pada tahun 2015 ini.

Baca: 92 pulau ( Halaman 2 )

PILKADA DI SULUT

GSVL sudah mendapat arahan DPP Demokrat Manado—Enam kota/ kabupaten di Sulut, sebentar lagi diperhadapkan dengan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), yakni Manado, Tomohon, Minut, Minsel, Boltim dan Bolsel, plus tingkat provinsi. Para partai politik (parpol) tentunya sudah mulai menyiapkan kuda-kuda untuk menyambut dan menghadapi pesta demokrasi tersebut. Salah satunya Partai Demokrat. Ingin tampil maksimal dalam pesta demokrasi ini, Ketua DPD Partai Demokrat Sulut Dr GS Vicky Lumentut (GSVL), sudah mendapat arahan dari DPP Partai Demokrat, Sabtu (17/ 1) akhir pekan lalu di Manado. “Kita baru saja pada Sabtu mendapat kunjungan dari DPP. Semua DPC dan beberapa anggota fraksi (Fraksi Partai Demokrat DPRD, red) hadir. Salah satu materi yang dibahas dalam pertemuan itu adalah tahun ini adalah tahun politik, tahun pilkada di lima kabupaten/kota dan tingkat provinsi,” ujar GSVL menjawab Swara Kita

KETUA DPD Partai Demokrat Sulut, GS Vicky Lumentut.(foto: donny/sk)

di salah satu hotel di Manado, Senin (19/1) kemarin. Dia menjelaskan beberapa hal terkait arahan yang disampaikan DPP kepada dirinya dan pengurus lainnya, terkait kesiapan partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini dalam pentas pilkada. “Kita diarahkan, dimana ada mekanisme di internal Partai Demokrat terkait pilkada ini, antara lain dibentuk Tim 7, yang terdiri dari keterwakilan DPC, DPD dan DPP. Baca: GSVL ( Halaman 2 )

Catatan Awal Tahun Bolmong - KK

Kerja keras, kerja ekstra jaga kemesraan pimpinan SEMBILAN Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) yaitu Hasyim Muzadi, Abdul Malik Fajar, Jan Darmadi, Sri Adiningsih, Rusdi Kirana, Subagyo HS, Suharso Monoarfa, Sidarto Danusubroto, Yusuf Kartanegara, dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/1).(foto: ist)

PASCATRAGEDI AIRASIA

Gigi palsu jenazah bikin pusing DVI

KETUA Tim DVI Polda Jatim Kombes Polisi Budiyono.

Surabaya—Dua hari terakhir, tim Disaster Victims Identification (DVI) Polda Jawa Timur mengaku dipusingkan dengan gigi palsu jenazah korban jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501. Karena gigi palsu itu, dua hari terakhir, hasil identifikasi tim DVI nihil. Menurut Ketua Tim DVI Polda Jatim Kombes Polisi

Budiyono, selama dua hari terakhir, pihaknya hanya menemukan data spesifik antemortem berupa gigi palsu. “Setelah kami cross-check ternyata banyak penumpang yang memakai gigi palsu. Baik laki-laki maupun perempuan,” kata Budiyono, Senin (19/1) kemarin. Baca: Gigi ( Halaman 2 )

MEMULAI aktivitas di awal tahun 2015 ini, baik Pemkab Bolmong dan Pemkot Kotamobagu terus melakukan pembenahan. Terutama di pengelolaan administrasi pemerintahan. Sebagai daerah induk yang mendapatkan opini Tidak Wajar (TW), pemkab Bolmong sepertinya perlu kerja keras dan kerja esktra yang lebih untuk mengubah opini dari hasil pemerkisaan atas laporan keuangan daerah. Meski sudah memasuki tahun perang politik bagi Salihi Mokdongan dan Yanni R Tuuk Sth MM yang memiliki jargon ‘Bersatu’ ini. Namun, duo bersatu ini tetap komitmen untuk melakukan pelayanan yang baik bagi masyarakat Bolmong. hal inilah yang menjadikan keduanya tetap mesra hingga akhir period eke pemimpinan. Begitu juga untuk daerah

Oleh: Yunita Datalamon pecahannya, Kota Kotamobagu malah lebih focus terhadap pelayanan masyarakat, sesuai dengan tema kerja tahun 2015, ‘pelayanan dasar untuk semua’ untuk memperlihatkan dan menunjukan kesolidan dan kemesraan pasangan ini atas dukungan masyarakat pada tahun lalu. Baca: Kerja ( Halaman 2 )

Bob Sadino meninggal dunia

Pengusaha sukses yang tak suka tampil glamour Pengusaha nyentrik Bambang Mustari Sadino yang populer dengan panggilan Bob Sadino meninggal dunia sekitar pukul 17.30 WIB, Senin (19/1) kemarin di usia 75 tahun. Pengusaha kondang yang lahir 9 Maret 1939 itu wafat dalam perawatan di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan. “Beliau sakit sejak tahun lalu,” kata teman Bob Sadino, Sys NS.

BAGI Sys, sosok Bob Sadino adalah yang akrab sebagai bapak wirausaha. “Saya terakhir bertemu

beliau sudah cukup lama,” tutur Sys. Sys menyatakan, atas nama keluarga memohon per-

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

mintaan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia dan berdoa semoga Bob Sadino meninggal dalam khus-

nul khotimah. Meninggalnya Bob Sadino juga dibenarkan Fahira Idris. Anggota DPD RI itu menyatakan Bob meninggal dalam perawatan di RS Pondok Indah.

ALM Bob Sadino semasa hidup.

Baca: Pengusaha ( Halaman 2 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Swara kita 20 januari 2015 by Deydi Mokoginta - Issuu