Swara kita 21 maret 2017

Page 1

SELASA 21 MARET 2017 NOMOR 3189 TAHUN XI

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Berpikir dan berbuat

DUKUNGAN PARTAI

PPP Bolmut dualisme kepemimpinan

SELEBRITI ASMIRANDAH

Selamat Ulang Tahun untuk sang pujaan hati LAMA tak terlihat di layar kaca, Asmirandah kini tengah menjalani kehidupan rumah tangga yang indah dengan sang suami, Jonas Rivanno. Setidaknya itu yang terlihat melalui akun Instagram pribadi sang artis, @asmirandah89. Foto-foto terbaru yang diunggah Asmirandah dalam Instagram menunjukkan momen bahagia saat ulang tahun ke-30 Jonas Rivanno, Senin (20/3). Baca: Selamat ( Halaman 2 )

Banjir melanda 10 wilayah di Manado Banjir terjadi selain kondisi alam, juga karena kelalaian masyarakat Manado—Hujan deras yang turun Senin (20/3) kemarin di Manado, Minut, Minahasa dan sekitarnya, telah menyebabkan 10 wilayah di Manado banjir. 10 wilayah yang terkena banjir antara lain tersebar di Tuminting, Wonasa, Tikala, Paal dua, Perkamil, Sario, Malalayang, Wenang, Ranotana, bahkan Kairagi. Ketinggian air bervariasi,

mulai dari setinggi lutut orang dewasa sampai pinggang orang dewasa. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BKMG) stasiun Meteorologi Sam Ratulangi Manado telah mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrim dan menginformasikan hal tersebut untuk diteruskan kepada masyarakat. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Manado Maxmilian Tatahede mengatakan, Pemkot Manado melalui tim BPBD bersama

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

PENCULIKAN ANAK

Bocah Matali nyaris jadi Korban

Baca: Banjir ( Halaman 2 )

Rapunzel di Dunia nyata, punya rambut sepanjang 2,3 Meter

Jakarta—Friedrich Schulz menulis kisah seorang putri berambut sangat panjang pada tahun 1790 bernama Rapunzel. Kisah itu kemudian diadaptasi oleh Brothers Grimm di tahun 1812 dan meraih popularitas global sebagai cerita klasik.

Baca: PPP ( Halaman 2 )

Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Pemerintah Kecamatan, Pemerintah Kelurahan, Tagana terus berkoordinasi untuk memastikan situasi di Manado tetap terpantau dan terbantu. Untuk itu, Tatahede mengatakan sudah mengingatkan Camat dan Lurah untuk memerintahkan warganya yang tinggal di area bencana untuk menyingkir sementara sampai keadaan menjadi baik kembali.

Wanita rambut terpanjang di dunia

ALIIA Nasyrova.

Boroko—Dualisme kepemimpinan di Tubuh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sampai saat ini dinilai bisa menghambat partai tersebut untuk mengusung kandidiat Bupati pada pertarungan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) nanti. Pasalnya, kandidat Bupati petahana Drs Depri Pontoh yang saat ini telah resmi dilantik Ketua Wilayah Sulawesi Utara (Sulut) kubu Romi ini, belum sepenuhnya diakui oleh para petinggi partai PPP di Sulut ini. Hal ini disampaikan oleh Migdad Yarbo salah satu pengurus PPP Bolmut, saat bertemu dengan sejumlah wartawan, kemarin. “Kisruh yang terjadi saat ini di partai berlambang kabah bisa berimbas pada Bupati petahana dalam pencalonan nanti,” jelasnya.

BUPATI Minsel Christiany Eugenia Paruntu bersama dengan Wakil Bupati Franky Wongkar dan Sekkab Minsel Danny Rindengan saat bersama dengan anak-anak di Kelurahan Buyungon, beberapa waktu lalu.(foto: ist)

Namun, ternyata cerita putri dengan rambut yang sangat panjang hingga bisa mencapai dasar menara tinggi itu, tidak hanya ada dalam buku, melainkan juga dunia nyata. Adalah Aliia Nasyrova dari Latvia yang kini dijuluki sebagai Rapunzel karena rambutnya. Seperti Rapunzel, Aliia punya rambut yang tak kepalang panjangnya. Saat diukur, rambut Aliia, dari akar hingga ke ujungnya mencapai lebih dari 2 meter.

Kotamobagu—Kabar penculikan anak ternyata bukan hanya berita hoax. Ini pun perlu ada perhatian serius dari semua orang tua. Di Kotamobagu, bocah 3 tahun, Aldafit Lantong, anak dari Gun Lantong dan Herlina Mondo, nyaris menjadi korban penculikan orang tak dikenal Senin (20/3) kemarin, sekitar pukul 15.00 Wita. Bocah yang tinggal di Kelurahan Matali Kecamatan Kotamobagu Timur, mendadak didekati orang tak dikenal tanpa diketahui motiv dan tujuannya. Menurut pengakuan Herlina Mondo Ibu Aldafit, saat kejadian, Ia sedang berada di lantai dua. Saat itu Aldafit sedang berada di bawa sedang bermain. Tiba-tiba pelaku masuk ke rumahnya lewat belakang. “Saya mengira itu Papanya Aldafit. Saat dipanggil tidak bersuara,” tutur Herlina menceritakan. Perasaan Herlina mendadak bingung. Ia bergegas mencari Alfadit yang berada di bawa.

Baca: Rapunzel ( Halaman 2 )

Baca: Bocah ( Halaman 2 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


SAMBUNGAN Selamat ... Dari Halaman 1 Salah satu foto memperlihatkan kecupan hangat Asmirandah untuk sang suami. “Happy Birthday My SuperMan!!!!” tulis Asmirandah dalam keterangan foto yang disukai oleh lebih dari 17 ribu pengguna Instagram itu. Ratusan netizen pun mengucap selamat ulang tahun pada pesinetron tersebut. “Happy birtdayy buat ka vano, suksses selalu ya ka andahh,” ujar @irawatii_04. “Hbday buat Jonas semoga panjang umur sehat selalu sukses trus GBU,” sahut @rotuamonikatamba. “HBD mas Vanno ..semoga pnjng umur sehat selalu semoga langgeng sampe kakek nenek .Amin,” imbuh @claudya_sipayung, “Selamat ulang tahun semoga apa yang dicita citakan segera terwujud dan selalu bahagia Gbu,” ungkap @christmadsee17. Salah satu foto lain menunjukkan sisi kocak dalam diri Asmirandah. Dalam foto itu, tampak sang suami yang tengah mendapat kejutan dari para sahabatnya, sementara Asmirandah terlihat berada di belakang Jonas Rivanno. “Yg dapet surprise dari bff nya ,itu Andah ngapain? ; lagi bersihin baju vanno kotor garagara string spray..,” tulis Asmirandah lengkap dengan emoticon ketawa dan tanda pagar #istrisiaga. Foto terakhir menunjukkan wajah sumringah Jonas Rivanno yang berpose bersama kue ulang tahunnya. Melalui keterangan foto, Asmirandah mengenang pertemuan pertama mereka. “suami aku, udah 30th ajaa.. dulu pertama kenal masih 22,” tulis sang aktris.(lip6)

SELASA 21 MARET 2017

OLAHRAGA BRIDGE

JFE-SAS Pengurus GBKT periode 2017-2021 WALIKOTA Tomohon Jimmy F Eman SE Ak (JFE) & Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) jadi Para pengurus GBKT Periode 20172021 .

BANJIR yang melanda Manado Selasa (20/3) kemarin, langsung membuat sejumlah wilayah dilanda banjir, antara lain di Sario, Titiwungen Selatan, Paaldua dan Liwas Ranomuut.(foto-foto: ist/donny/sk)

Rapunzel ... Dari Halaman 1 Hebatnya lagi, rambut Aliia seluruhnya asli, tidak ada tambahan sambungan ataupun rambut palsu. Melansir Metro.co.uk, Aliia berhenti memotong rambutnya di usia 7 tahun. Kini, 20 tahun kemudian, rambutnya sudah mencapai 90 inchi atau setara 2,3 meter. Hebatnya, dengan rambut sepanjang itu, Aliia tidak punya masalah, seperti ujung bercabang, rontok ataupun kering. Dia mengaku kadang terganggu dengan berat rambutnya. Dia menyebut, seluruh rambutnya setara dengan kucing dewasa seberat 4 kilogram. Tapi, di sisi lain, rambut itu juga mendatangkan keuntungan bagi Aliia. Dia sontak menjadi bintang di media sosial saat videonya tersebar. Di video itu, dia mengklaim sebagai perempuan dengan rambut terpanjang di dunia. Selain memamerkan rambutnya, Aliia juga kerap memberi tips merawat rambut. Hal lain yang juga jadi favorit para penggemarnya di media sosial adalah saat Aliia mengisahkan bahwa rambutnya punya ruang tersendiri di tempat tidurnya. “Rambut ini sudah jadi bagian tidak terpisahkan dari keluarga kami. Bahkan suami saya menyediakan ruang tersendiri untuk rambut ini di tempat tidur kami,” kata dia.(cnni)

Banjir ... Dari Halaman 1 "Pak Walikota dan Wakil Walikota langsung memerintahkan instansi terkait untuk turun lamgsung di lapangan,” ujarnya. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Manado Peter KB Assa mengatakan, dalam APBD Perubahan 2017 dan APBD 2018 akan diprioritaskan usulan untuk kawasan rawan genangan yang parah. “Kalau dana swakelola cukup akan kami kaji untuk tindak lanjut pengerukan,” ujarnya, seraya memohon dukungan masyarakat dan para tokoh semua agar Pemkot Manado melalui DPUPR dan dinas terkait lainnya secara bertahap dapat menyelesaikan satu persatu masalah setiap kawasan rawan genangan. Adapun pemerhati kota Dr Ir Veronica Kumurur MSi menuturkan, banjir dan longsor yang terjadi di Manado, selain kondisi alam, juga karena kelalaian masyarakat itu sendiri. “Banjir tak lepas dari keberadaan Manado itu sendiri. Dilihat dari kondisi topografi Manado yang berada di dataran rendah dan berada di pesisir pantai, pastilah mengalami banjir rob atau peningkatan muka air laut,” ujarnya. Lebih lanjut kata dia, jika dilihat dari lokasi kota yang berada di hilir DAS Tondano, pastilah akan mendapatkan kiriman air bah, jika area hulu DAS tak lagi memiliki pohon (gundul). “Begitulah kondisi kota ini,” kata Kumurur. Menurutnya bahwa semestinya penyelenggaraan kota ini memahami karakteristik kota ini, baik posisi atau lokasi maupun kondisi alam kota ini. Manado tidak banyak memiliki lahan rata, berdasarkan data RTRW Manado 2010-2030, dari total luas wilayah 1.712.60 Ha, luas kawasan efektif yang berpotensi untuk dikembangkan adalah 6.061.61 Ha atau sekitar 32,39 % dari total luas Manado. “Artinya lahan efektif, dimana tidak terdapat lahan kritik (kemiringan kurang lebih 4-5 derajat,” jelas Kumurur. Maka saranya kedepan untuk Manado ini yang pertama perlu adanya kesadaran masyarakat untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat mengakibatkan bencana. “Pemerintah harus terus bersinergi dengan masyarakat untuk membangun kesadaran bersama dalam hal menjaga keberlangsungan lingkungan di Manado ini, terlebih pemerintah harus lebih lagi memahami karakteristik Manado ini agar benar-benar memahami mau dibawa kemana pembangunan kota,” tandas dia.(dewe/bmco)

PPP ... Dari Halaman 1 Dia juga mengungkapkan, Bupati Bolmut Drs Depri Pontoh (DP) terlalu cepat mengambil alih untuk memimpin PPP Sulut ini, tanpa melihat kondisi yang terjadi adanya dualisme Pimpinan Partai Berlambang Kabah ini. “Masaalah dualisme ini akan jadi penghambat yang paling serius nantinya, pada rekomendasi partai dalam memberikan dukungan nanti, apalagi yang saya dengar dalam waktu dekat ini kubu Ketua PPP Djan Farids akan melantik juga ketua DPW Sulut PPP,” ungkap Yarbo. Dia juga mengungkapkan, dan akan dilantiknya pengurus PPP Sulut Kubu Djan Faridz ini, dipastikan akan terjadi dua opsi nantinya PPP dalam memberikan dukungan pada Pilkada Bolmut ini, bisa saja mendukung sepenuhnya Drs Depri Pontoh bisa saja juga mendukung kandidat lain. Terpisah, Ketua Fraksi PPP Dewan Kabupaten Bolmut, Drs Salim Bin Abdullah saat dikonfirmasi oleh sejumlah wartawan, mengatakan, walaupun sampai saat ini Partai ada dualisme kepemimpinan, namun bukan berarti partai ini tidak solid, karena masih dalam naungan nama partai yang sama walaupun ada dua kepemimpinan.(ater)

2

Tomohon-Ketua Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (GABSI) Sulawesi Utara Steven Kandouw melalui Drs Hengky Lasut selaku Ketua harian Gabsi Sulut melantik Pengurus Gabungan Bridge Kota Tomohon (GBKT) Masa Bakti 2017 - 2021. Pelantikan dilakukan disela kegiatan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Britge se-Provinsi Sulawesi Utara yang digelar di aula rumah dinas Walikota Tomohon Sabtu (18/3) lalu. Para pengurus GBKT Periode 2017-2021 yang dilantik adalah Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak (JFE) sebagai pelindung dan Pembina Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS). Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tomohon DR Juliana D Karwur dan Jack A Palar. Sebagai ketua umum Josias Makalew, ketua harian Jongky Tumbel, sekretaris umum Vecky Supit, sekretaris I Mac Ronald Kambey, sekretaris II Tony Salawati, bendahara umum Novi Politon, bidang teknik - koordinator Mac Wajong, anggota Donal Mantouw, Johny Mendur, Alex Mangkey, Bidang Dana koordinator Swingly Ngantung, anggota Rino Lapian, Ronny Mantouw, Janny Wuisan, Denny Mangundap, Bidang Humas koordinator Christo Kalumata, anggota Donny Turang, Kiki Sualang, dan untuk bidang Bridge masuk sekolah (BMS) Koordinator Jorry Kaunang anggota Stephanus Poluan. Walikota Tomohon selaku pelindung dalam kepengurusan GBKT pada kesempatan itu menyampaikan selamat kepada para

pengurus yang baru dilantik, sembari berharap kedepan melalui pengurus ini akan lebih peduli sekaligus dapat mengembangkan bridge di Kota Tomohon. "Bridge ini sangat istimewa karena dapat diikuti semua tingkatan umum baik anak-anak/pelajar sampai lansia," terang Walikota Eman. Lanjutnya, kedepan cabang olahraga bridge akan masuk dalam kalangan sekolah karena hal ini merupakan bagian dari peningkatan pendidikan karakter pelajar. "Dengan adanya program BMS bridge masuk sekolah diharapkan dapat menghasilkan atlit yang berprestasi sehingga Kota Tomohon dapat kembali bangkit dalam olahraga bridge di tingkat provinsi, nasional bahkan bisa tampil di tingkat international. Semoga dalam berbagai kejuaraan diberbagai tingkatan, Kota Tomohon akan dapat memperoleh hasil yang maksimal, dan dengan adanya kejuaaraan saat ini Tomohon dapat memperoleh atlit yang nantinya dapat dipersiapkan dalam kejurnas nanti dan dapat menggarumkan nama Kota Tomohon," tutup Eman. Sementara itu ketua umum Josias Makalew berharap semua pengurus untuk bersama-sama bergandengan tangan dalam meningkatkan olahraga ini. "Mari kita bergandengan tangan dalam mengurus organisasi ini, sekaligus menciptakan komunikasi yang baik agar kedepan berdampak baik dalam peningkatan olahraga bridge di Kota Tomohon," ujar Makalew. Ditambahkannya program dalam meningkatkan bridge saat ini yakni mempersiapkan para atlit untuk mengikuti kejurnas pada bulan juli 2017 nanti, selain itu program bridge masuk sekolah. (teem)

Bhabinkamtibmas dan Intel, untuk segera meningkatkan intensitas patroli di wilayah tugasnya masing-masing. Kunjungi dan berkordinasilah dengan aparat keamanan di desa/kelurahan, guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan yang berpotensi mengganggu Kamtibmas,” ungkap Kapolres. Dia juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak perlu panik atau takut dengan beredarnya isu tersebut. “Tingkatkan kewaspadaan dengan memaksimalkan pengawasan di lingkungan tempat tinggal kita. Lurah dan Hukum Tua serta aparat desa harus lebih peka dalam membaca situasi dan kondisi. Segera lakukan pemeriksaan identitas untuk warga pendatang atau para pedagang yang berjualan berkeliling di desa/ kelurahan. Apabila ada yang mencurigakan, segera hubungi anggota kami yang ada di Polsek maupun Polres,” ucapnya. Berkembangnya isu penculikan anak, juga mendapat perhatian dari tokoh masyarakat Minsel Wem Mononimbar. Dia menyarankan kepada orang tua maupun guru untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap aktifitas anak-anak. “Buat orang tua sebaiknya tidak mengijinkan anak-anak pergi keluar rumah, tanpa ada keperluan yang mendesak, apalagi di malam. Berilah sarang kepada anak-anak

untuk tidak sembarangan dalam memilih kendaraan, baik ojek maupun mobil angkutan umum yang akan ditumpangi. Demikian juga para guru harus memperketat penjagaan dan pengawasan terhadap para siswa saat jam istirahat berlangsung. Segera menghubungi orang tua untuk memastikan anak-anak tiba dirumah dengan selamat setelah menyelesaikan kegiatan belajar mengajar disekolah,” kata Mononimbar.

Bocah ... Dari Halaman 1 Saat Herlina memeluk Aldafit tiba-tiba pelaku masuk dan berusaha menarik Aldafit. “Anak Ibu saya pinjam,” tuturnya. Sempat terjadi tarik menarik kata Herlina. Sebab, saat itu tidak ada warga di kompleks rumahnya yang berada di perkebunan. Herlina menuturkan saat menyelamatkan anaknya dari orang tak dikenal, meski sudah membawa Alfadit ke tangga, orang terus melakukan upaya untuk menarik tangan anaknya. “Saya memeluk anak saya dan berlari sambil berteriak minta tolong,” kata Herlina dengan muka yang masih pucat. Saking paniknya, Herlina tidak tahu lagi orang tersebut lari ke arah mana. Warga yang datang menolong, sempat mencari di perkebunan namun tidak ditemukan. Namun Herlina sempat melihat ciri-ciri orang tersebut. Memakai kaos kuning celana coklat dan memakai alis, kulit hitam, agak gendut pendek dan rambut pendek. “Umurnya sekitar 30 an,” paparnya. Belum diketahui motiv dari aksi tersebut apakah berkait dengan rumor penculikan anak yang saat ini meresahkan warga atau tidak. Namun, saat ini Herlina sudah melaporkan kejadian di pihak berwajib. Menanggapi hal ini, Kapolsek Urban Kotamobagu, AKP Ruswan

Buntuan menegaskan bahwa selaku pimpinan diwilayah Hukum Kotamobagu, pihaknya sudah menginteruksikan kepada seluruh anggotanya untuk melakukan tindakan tegas tapi terukur. “apabila issu ini benar dan pelaku benar ada. Saya mempersilahkan anggota termasuk Tim Bogani Polsek Urban, untuk melakukan tindakan tegas, jika benar pelaku penculikan anak itu ada. bahkan, jika ada perlawanan dari terduga penculikan anak, silahkan tembak ditempat, karena issu ini sudah sangat-sangat meresahkan masyarakat sudah hampir sepekan ini,” tegas Buntuan kemarin. PARUNTU SERIUSI KASUS INI Maraknya isu penculikan anak yang berkembang dikalangan masyarakat dalam beberapa hari belakangan ini, mendapat perhatian serius dari Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu SE. Orang nomor satu di Minsel ini langsung menginstruksikan seluruh jajaran bahkan hingga ke pemerintahan desa untuk lebih meningkatkan kewaspadaan di wilayah masing-masing. “Berita penculikan anak memang bukan hanya ramai beredar di media sosial saja tapi juga ini memang telah menjadi masalah serius yang perlu diwaspadai. Memang

menjadi tugas utama POLRI untuk menyelidiki dan menindakjanjuti info yang meresahkan tersebut,”ujar Paruntu. Menurutnya, informasi tersebut harus menjadi perhatian khusus para orang tua. “Keluarga dan seluruh orang tua harus peka dengan informasi ini. Kita harus lebih bijak dan terus memperhatikan anak-anak kita. Disisi lain, kewaspadaan ini perlu ditingkatkan dengan cara mengaktifkan kembali ronda malam maupun pemanfaatan pos siskamling. Saya sudah instruksikan semua pemerintah desa untuk terus standby mengawasi masuk keluarnya pendatang atau orang baru,”jelasnya. Ia berharap agar Minsel terus dijauhkan dari kejahatan-kejahatan serta hal buruk lainnya. “Sambil kita bekerjasama dengan aparat kepolisian, kita juga harus terus minta penyertaan Tuhan lewat berdoa untuk wilayah kita,”lanjut Paruntu yang didpingi Wakil Bupati Minsel Franky Wongkar SH. Sementara itu, Kapolres Minsel AKBP Arya Perdana SH SIK MSi ikut membenarkan tentang kasus penculikan anak yang terjadi belakangan ini. “Isu penculikan anak, sudah mulai menimbulkan kekuatiran dan keresahan di masyarakat. Sebab itu, saya sudah perintahkan kepada seluruh personil kepolisian resort Minsel terutama

POLDA DIMINTA Terkait penculikan anak yang terjadi di daerah in. Pihak Polda Sulut diminta untuk segera melakukan pengamanan yang ketat. Hal tersebut ditegaskan oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey kepada awak media, Senin (20/3) siang tadi di kantor Gubernur Sulut. “Saya (Gubernur Olly-red) lagi berkoordinasi dengan pihak Polda Sulut bagaimana dengan pengamanan ini. Makanya, tahun depan kita akan lebih banyak mobil patroli dijalan dan APBD juga akan kita ditambah agar bisa menjaga hal-hal yang tidak kita inginkan,” kata Gubernur Olly. Selain itu, kata Gubernur Olly di15 kabupaten kota yang belum memiliki Polres. “Tahun depan mudah-mudahan kita akan siapkan Polres baru untuk pengamanan wilayah tersebut,” pungkasnya.(yede/ try31/erer)


SULUT

SELASA 21 MARET 2017

3

Pesan damai Golkar Tomohon lahan hgu Tuuk minta segera panggil PT Karunia Kasih Abadi DALAM kunjungannya ke Desa Bolangat Timur beberapa waktu lalu, Anggota Komisi I Deprov Sulut, Jems Tuuk mendapatkan kebenaran soal Lahan Hak Guna Usaha (HGU) pemerintah yang dahulunya persawahan, kini diubah perkebunan sawit oleh PT Karunia Kasih Abadi (KKI). Tuuk pun naik pitam karena lahan tersebut sudah dijadikan sebagai perkebunan kelapa sawit. Aspirasi warga di desa Kecamatan Sangtobolang, Kabupaten Bolaang Mongondow, langsung direspon Anggota Komisi I Deprov Sulut ini. Dan Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, telah menyurat ke Ketua Deprov Sulut, Andrei Angouw dan memberikan beberapa rekomendasi. “Pertama, Deprov harus melakukan kunjungan lapangan dengan lintas komisi, baik Komisi 3, 2 beserta komisi 1. Kedua, harus dilakukan hearing dengan pemerintah pejabat yang terkait dalam hal ini yaitu yang memberikan rekomendasi PT KKI beroperasi,” ungkap Tuuk. Selanjutnya ia merekomendasikan, supaya pimpinan dewan mengundang Kepolisian Daerah (Polda) Sulut untuk mempertanyakan keberadaan Brimob yang ada di lokasi pengerjaan PT KKI. Terakhir dirinya mengusulkan agar supaya dibuat Panitia Khusus di Deprov terkait persoalan kelapa sawit di Sulut. “Saya akan mengusulkan untuk dibuat Pansus karena Sawit tidak memberikan kontribusi signifikan kepada rakyat Sulut. Mudahmudahan surat yang sudah saya sampaikan ke pimpinan segera ditindaklanjuti,” tandasnya. Diketahui, sesuai data yang diterima anggota dewan ini di lapangan, ternyata lahan HGU yang sudah dikelola PT KKI dahulunya diberikan kepada PT Wahana Klabat. Sewaktu DPRD Sulut diketuai Syahrial Damopolii, lahan itu diberikan ke PT Wahana Klabat. Kemudian karena perusahaan tidak memperpanjang HGU sehingga diserahkan kepada masyarakat. Selanjutnya, datang ke PT KKI untuk mengambil lahan itu sebesar 354 Hektare.(dede)

Eman akui konsentrasi konsolidasi dan bisa selesaikan hingga Nasional Tomohon—Kisruh Partai Golkar Sulut makin liar ketika berawal Tetty Paruntu melakukan manuver politik bersama sejumlah DPD bertemu Ketum PG Setya Novanto di Jakarta lalu. Namun kondisi tersebut tidak menjebak Golkar Tomohan masuk dalam pusaran isu kudeta posisi Ketua PG Sulut Stefanus Vreeke Runtu (SVR). Ketua Golkar Tomohon Jimmy Feidie Eman justru menebar pesan damai dengan menegaskan, Golkar Tomohon tetap konsisten melakukan konsolidasi mulai tingkat kelurahan

hingga kecamatan sampai ke Nasional. “Partai Golkar Tomohon adakh terbaik melihat perolehan kursi di DPRD dibandingkan dengan daerah lain. Itu karena konsolidasi partai yangvdilakikan sesuai amanat DPP. Dengan begitu kita tetap lakukan konsolidasi mukai kelurahan dan kecamatan hingga nasional dalam penyelesaian persoalan,” terang Walikota Tomohon ini. Eman menjelaskan, untuk melakukan pergantian posisi ketua sesuai aturan partai ada kriteria. Dan dalam kondisi saat ini lanjutnya, Partai

PENDIDIKAN

an ADRT. “ADRT partai golkar masih ada perubahan, jadi masihbada yang baru sesuai pernyataan Herry staf organisasi daerah DPP Golkar yang sempat berkomunikasi dengan saya,” ungkap Pungus. Tetty Paruntu sebelumnya membantah keras telah melakukan kudeta posisi SVR sebagai Ketua PG Sulut. “Tidak ada kudeta for SVR, yang ada hanya 10 DPD Golkar Kabupaten Kota mendukung saya. Itu semua ada mekanisme aturan partai yang harus dilalui,” kata Tetty. Lanjutnya, siapa saja Ketumnya adalah sahabat. “Terutama bagantong pa Tuhan Yesus jo. Manusia mengecewakan tapi Tuhan tidak. Andalkan Tuhan saja dalam hidup kita. Semua perjalanan hidup kita pasti berhasil,” tandas Bupati Minsel ini.(teem)

HIMBAUAN

Waspadai pungli dekat UN Manado—Ujian Nasional (UN) biasanya dijadikan sarang Pungutan Liar (Pungli) oleh sejumlah oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Oleh sebab itu, Legislator Deprov Sulut dari Komisi IV, Nori Supit mengingatkan kepada pihak berwenang agar melakukan pengawasan ketat terhadap kelangsungan UN. Supit pun membeberkan, Pungli di sekolah sering terjadi jika menjelang UN dan pada penerimaan siswa baru. Dan hal itu sudah biasa terjadi di momen-momen ini. “Tapi sekarang tidak boleh lagi. Kalau dulu masih ada Punglipungli, sekarang tidak bisa karena semuaya sudah dibiaya oleh negara,” ujar Supit. Bagi Supit, sekarang ini sudah ada Biaya Opersional

Golkar Tomohon tidak melihat dan berada di kelompok mana. “Musdalub akan dilakukan jika ada angka 50 tambah 1, tapi harus juga melihat apa sikap DPP,” jelas Eman. Dia menegaskan, Golkar Tomohon sampai saat ini tidak terpengaruh dengan musdalub dan hanya akan menyelesaikan amanat DPP. “Kita sudah sepakat tidak polemikkan soal PG sekarang. Kita fokus saja mempertahankan suara terbanyak,” tegas Eman. Sekretaris PG Tomohon Piet Pungus pun menekankan terkait konsolidasi yang terua dilakukan Golkar Tomohon. Namun disatu sisi Pungus mengatakan, terkait dengan rencana musdalub masih menunggu DPP. Diakuinya, salahbsatu staf organisasi DPP PG menyampaikan ada perubah-

Sekolah (BOS) dan semua guru telah disertifikasi sehingga tidak perlu lagi terjadi aksi Pungli. “Buat apa lagi meminta-minta kepada murid, kan dengan tegas pemerintah sudah melarang dan sudah tidak ada lagi pungutan-pungutan terkait dengan pendidikan di sekolah,” katanya. Untuk itu, legislator Partai Nasional Demokrat ini mendesak agar pada UN nanti harus ada pengawasan ketat dari dinas pendidikan. “Pengawasan itu memang harus, tapi saya rasa semua sekolah sudah tahu. Ada sekolah yang berpura-pura dengan segala modus karena kegiatan ini dan itu sehingga minta bantuan melalui orang tua murid,” kuncinya.(dede)

Wagub ajak lestarikan adat istiadat dan budaya lokal

KEGIATAN Diseminasi Pelestarian Adat Istiadat dan Budaya Lokal di Sulut yang diadakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Daerah.(foto: ist)

Manado—Upaya pelestarian maupun pengembangan adat istiadat dan nilai sosial budaya di Sulut harus dimulai dari desa atau masyarakat desa. Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Drs Steven OE Kandouw dalam kegiatan Diseminasi Pelestarian Adat Istiadat dan Budaya Lokal di Sulut yang diadakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat

DICARI, KARYAWAN/ KARYAWATI UNTUK PELAYAN RESTORAN JUJUR, BERPENAMPILAN MENARIK DAN MAU BEKERJA KERAS. UMUR 17 - 35 TAHUN. LAMARAN DIBAWA KE PUNDI EMAS (PABRIK KOPI TETAP SEJATI) D/A Jalan Santiago 3 No.91, Tuminting Manado

dan Desa Daerah (DPM-DD) di Hotel Aryaduta Manado, Senin (20/3) kemarin. “Kita harus memantapkan kesadaran dalam upaya menjaga nilai, adat-istiadat dan kebiasaan yang telah tumbuh dalam praksis kultural di daerah ini agar tetap lestari dan tidak hilang,” katanya. Steven menegaskan pelestarian dan pengembangan

adat-istiadat dan budaya lokal yang tepat bersampak positif bagi pencapaian visi pembangunan Sulut 20162021. “Ini akan mewujudkan Sulawesi Utara berdikari dalam ekonomi, berdaulat dalam politik dan berkepribadian dalam budaya,” imbuhnya. Lebih lanjut, Wagub menjelaskan pentingnya semangat dalam melestarikan adat istiadat dan budaya lokal di daerah. “Mari kita terus jaga dan satukan tekad dan komitmen dalam melestarikannya agar tetap eksis mengikuti perubahan sosial,” bebernya. Diketahui, kegiatan tersebut diikuti 11 kabupaten dan 1 kota yaitu kota Kotamobagu dengan jumlah peserta sebanyak 150 orang yang terdiri dari unsur Dinas PMD-DD kabupaten/kota, kepala desa dan pemerhati budaya. Kepala Dinas PMD-DD Sulut, Drs. Roy Mewoh berharap kegiatan tersebut dapat mendorong pemerintah desa untuk membentuk lembaga adat. “Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong pemerintah desa untuk membentuk lembaga adat sebagai mitra kerja pemerintah dalam penyelenggaraan pemerintahan,” ujarnya.(erer)


YUSTISIA hut bisma ke-22 Pupuk tali persaudaraan dalam menjaga negara

SELASA 21 MARET 2017

Korupsi PBB Tomohon bakal miliki tersangka baru Fakta persidangan, kejari kembangkan kesaksian bekas Kadis PPKBMD

ALUMNI BISMA wilayah Manado hanyut dalam sukacita kebersamaan dalam acara reuni dan HUT ke22, di Kinaari Resort.(foto: jem)

PULUHAN tahun mengabdi kepada negara sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI), rupanya tidak menghilangkan momen bersejarah ketika resmi bertugas. Hal ini pun dirasakan oleh alumni Bintara Sembilan Lima (BISMA) wilayah Manado. Bahkan para lulusan angkatan 17 Maret 1995 ini pun memadukan kerinduan dan sukacita mereka dalam acara HUT BISMA ke-22 dirangkaikan dengan reuni prajurit bersama keluarga, yang digelar di Kinaari Resort, Desa Tarabitan, Kecamatan Likupang Barat, Minut, Sabtu (18/3) akhir pekan. Kapten CKU Ikra Rabin mengatakan, maksud dan tujuan penyelenggaraan acara syukuran ini adalah bentuk ungkapan rasa syukur alumni BISMA kepada Tuhan yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya kepada BISMA. “Sampai saat ini kami alumni BISMA masih diberikan kesempatan untuk tetap mengabdikan diri kepada bangsa dan negara, dimana pun berada serta sebagai ajang tukar menukar informasi dan pengalaman positif, mengingat alumni BISMA berasal dari berbagai suku, agama dan korps,” kata Rabin, usai terpilih secara musyawarah sebagai Ketua BISMA wilayah Manado periode 2017-2018. Lebih lanjut dikatakannya, penyelenggaraan acara syukuran tersebut merupakan kegiatan perdana sejak diresmikan Kodam XIII/Merdeka, dan akan berlanjut untuk tahun berikutnya. “Ke depan selain melaksanakan syukuran HUT BISMA akan dilaksanakan pertemuan setiap 3 bulan sekali, untuk membangun dan menjaga tali silahturahmi. Walaupun setiap anggota BISMA memiliki tugas pokok dan kesibukan di masingmasing kesatuan, namun kegiatan ini tetap dipelihara agar soliditas sesama anggota BISMA tetap terbina dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara yang kita cintai,” jelasnya, didampingi Kapten Inf. Jembar Mujiarto.(erel)

himbauan Polisi minta masyarakat cegah berita Hoax APARAT kepolisian meminta masyarakat untuk bersama-sama melawan dan menjadi anti virus serta vaksin penyebaran berita HOAX. Hal tersebut disampaikan Kapolres Bitung AKBP Philemon Ginting SIK MH sebagai pemberi materi dalam acara seminar di Gereja Tasik Wangurer Bitung, Sabtu (18/3) pekan lalu. Seminar tersebut bertemakan “Peranan Warga Gereja dalam Meningkatkan Wawasan Kebangsaan sebagai Wujud Bela Negara, Menangkal Berita Hoax, Penyalahgunaan Narkoba serta Peranan Warga Gereja dalam Mensukseskan Program Pemerintah Kota Bitung menuju Bitung Hebat”. Dijelaskan Kapolres, Berita HOAX saat ini sudah mewabah dimana-mana bahkan sudah menjadi masalah nasional yang mengancam gangguan keamanan, instabilitas politik serta perpecahan yang bepotensi menghambat pembangunan nasional. Berdasarkan hasil survey Channel penyebaran berita HOAX lewat sosial media mencapai angka paling tinggi yaitu 92,40 %, disusul apalikasi chatting 63,80 % dan situs-situs website 34,90 % yang meliputi bidang sosial politik, isu sara, kesehatan, makanan dan minuman, penipuan keuangan, iptek, berita dunia, candaan, bencana alam sehingga memicu kepanikan dan penipuan publik. “Berita HOAX adalah kabar palsu atau berita bohong yang sengaja dibuat, biasanya diawali dengan kata-kata sugestif, menghebohkan dan mustahil terjadi serta banyak ditemukan dalam bentuk email, broadcast, hingga SMS. Hoax tidak muncul di media-media massa dan hanya diketahui lewat pesan berantai serta ciri-ciri berita HOAX banyak ditulis dengan huruf kapital dan tanda seru,” jelasnya. Untuk itu masyarakat diimbau serta diajak memerangi penyebaran berita Hoax dengan memeriksa ulang judul berita provokatif, meneliti alamat situs website, membedakan fakta dengan opini, cermat membaca korelasi foto dan caption yang provokatif. Dalam seminar tersebut juga turut dihadiri Kepala BNN Provinsi Sulut Brigjen Pol Charles H Ngili MH, Asisten Teritorial Kodam 13 Merdeka Kolonel Inf Drs Theo Kawatu SIP, Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri, Sekertaris Daerah Kota Bitung Audi Pangemanan AP MAP, Asisten 1 Pemkot Bitung Octovianus WC. Tumundo, Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Deden Hendayana, Kepala BNN Kota Bitung Dr Tommy Sumampouw, Ketua FKUB Kota Bitung Pdt Frangky Kalalo, para Kasat jajaran Polres Bitung serta jemaat GMIM Tasik Wangurer Bitung.(erel)

4

KEJARI Tomohon segera melakukan pengembangan kasus dugaan korupsi pengadaan komputer dan aplikasi PBB, atas keterangan dari eks Kadis PPKBMD.(foto: ist)

Tomohon—Kasus dugaan korupsi pengadaan komputer dan aplikasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) online di Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Daerah (DPPKBMD) Tomohon, dengan terdakwa JEI alias Jerry, berpeluang buka babak baru. Pasalnya, dari fakta persidangan yang terungkap di Pengadilan Tipikor Manado pekan lalu, muncul pernyataan yang mengganjil dari salah satu saksi yakni mantan Kepala Dinas PPKBMD Kota Tomohon Tahun 2011-2015, yang kini menjabat sebagai Sekretaris Kota (Sekkot) Tomohon. Sontak saja dari kesaksian tersebut, pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tomohon, memastikan akan melakukan pengembangan kasus lebih lanjut. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tomohon, Muh Noor HK SH MH menjelaskan,

adanya pembayaran pajak online tujuannya agar mempermudah wajib pajak membayar tanggungjawabnya soal pajak tersebut. Namun kenyataannya yang terungkap adalah tidak bisa secara online, dan masyarakat tidak dipermudah untuk membayar pajak. “Itulah fakta persidangan sistim online tersebut, ketika orang bayar pajak dimana pun bisa bayar pajak. Tapi pihak bank sendiri tidak membenarkan bisa secara online, artinya sekarang masih manual,” terang Kajari Tomohon didampingi Kasi Intelejen Wilke Rabeta SH, kepada Swara Kita Senin (20/3) kemarin. Tak heran, dari kesaksian tersebut pihak Kejari Tomohon pun siap lakukan pengembangan. “Persidangan kasus itu perlu diketahui telah dicatat panitera, dan terbuka untuk umum. Untuk itu kami akan kembangkan siapa

yang akan terlibat, kemudian kami akan ekspos dan kemungkinan diekspos di Kejati Sulut. Bukan tidak mungkin akan membuka peluang akan ada tersangka lain,” tegas Kajari. Ditambahkannya, keterangan saksi soal adanya pembayaran pajak online yang berdampak pada PAD Tomohon meningkat, itu bukan jawaban hingga justru ditegur hakim jaksa. Karena persoalnya mengerti atau tidak sistim online itu. "Saksi pun ketika disodori gadget untuk mencoba membayar pajak tidak bisa. Itu juga fakta persidangan," jelasnya. Diketahui, dalam kasus dugaan penyimpangan pengadaan komputer dan aplikasinya terjadi pada Tahun Anggaran 2013 di Dinas DPPKBMD Kota Tomohon, berbanderol Rp1.704.192.500, dengan kerugian negara sebesar Rp511.202.755.(teem)

KEJAHATAN JALANAN

Akibat miras sopir angkot kena tikam Manado—Apes yang dialami oleh lelaki bernama Abdul Hair Adam (22), warga Kelurahan Ternate Baru, Lingkungan I, Kecamatan Singkil. Meski dirinya perna menjadi korban kekerasan dengan senjata tajam (Sajam), kini dirinya juga harus menjalani perawatan intensif di RSUP Kandou Manado, setelah dikeroyok dan mendapat satu tikaman di punggung kanan oleh lelaki berinisial DD alias David dan AA alias Anjal, warga Kelurahan Wonasa. Kejadian itu terjadi, Senin (20/3) dini hari, sekitar pukul 02.00 Wita, tepatnya di depan Salon Onky dan Dealer Suzuki Tuminting yang menjadi lokasi digelarnya pesta miras tersebut. Ceritanya, peristiwa berawal korban yang berprofesi sebagai sopir Angkot, mengajak kedua pelaku menggelar pesta miras. Entah bagaimana penyebabnya, mereka terlibat pertengkaran kecil dan rupanya kedua pelaku marah,

KEKERASAN PEREMPUAN

Kepergok selingkuh, Didi tega aniaya pacarnya Manado—Lelaki berinisial DG alias Didi, akhirnya dilaporkan ke Polisi oleh pacarnya sendiri, yakni perempuan bernama Christiani Liako (20), warga Kelurahan Islam, Lingkungan IV, Kecamatan Singkil. Pasalnya, didi telah menganiaya Christina, ketika

PROFESIONAL POLWAN

Div Propam & SSDM Polri beri arahan di Polda Sulut

DIVISI Propam dan SSDM Polri mengadakan sosialisasi dan arahan kepada seluruh anggota Polwan Polda Sulut dan jajaran, kemarin.(foto: hms/plda)

Manado—Tim dari Divisi Propam dan SSDM Polri mengadakan sosialisasi dan arahan kepada seluruh anggota Polisi Wanita (Polwan) Polda Sulut dan Polres jajaran, Senin (20/3) kemarin, di Ball Room Hotel Sintesa Peninsula Manado. Kegiatan bertajuk “Penguatan Jati Diri Polwan Guna Mewujudkan Postur Polwan yang Profesional, Modern dan Terpercaya” ini dibuka oleh Kapolda Sulut, Irjen Pol Drs Bambang Waskito, didampingi Ibu Asuh Polwan Polda Sulut, Ny Ruthy Bambang Waskito. Kapolda dalam

sambutannya menjelaskan, Polwan dalam pelaksanaan tugasnya juga setara dengan anggota Polisi laki-laki (Polki), yang harus bisa menjadi pembimbing, pelindung, pengayom, pelayan serta penolong masyarakat. “Polwan yang baik adalah yang mampu hidup berbaur serta memahami kondisi sosial dan budaya yang ada ditengahtengah masyarakat. Polwan diharapkan bisa menjadi teladan sebagai warga negara tentang perilaku yang baik ditengah masyarakat,” tegas Kapolda. Lebih lanjut jenderal bintang dua ini mengatakan, untuk

mewujudkan harapan Polwan selain dituntut untuk mampu mengembangkan kualitas diri, juga dituntut untuk tahu dan harus mau tahu tentang keberadaan Polri serta tantangannya ke depan. Kapolda pun meminta agar anggota Polwan menjadi profesional, modern, terpercaya, bermoral dan berkepribadian yang baik. “Harus bisa menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman dan lingkungan, sehingga menjadi Polwan yang hebat, yang mampu memberi warna dalam institusi Polri dalam kehidupan ditengah masyarakat,” pungkasnya. Dalam kegiatan ini, materi sosialisasi dan arahan

dan tanpa ampun langsung menganiaya korban dan mencabut sebilah pisau badik kemudian menusuk punggung belakang hingga diduga menembus paru-paru korban. Melihat kondisi korban sudah tak berdaya, para pelaku kabur meninggalkan lokasi kejadian, beruntung korban ditolong warga dan membawanya ke rumah sakit. Kapolsek Tuminting AKP Temmy Toni, saat dikonfirmasi tak menimpik peristiwa penikaman ini. Menurutnya, dari laporan warga dan keterangan singkat korban, tim langsung bergerak mengejar kedua pelaku. "Korban sudah dilarikan ke RSUP Kandou, karena luka yang dialami cukup parah, dan kasus ini akan diselidiki lebih lanjut. Sementara itu, kedua pelaku sudah berhasil ditangkap oleh anggota. Dan dari pengakuan keduanya, mereka tersinggung dengan perkataan dari korban," tutup Kapolsek.(rees)

disampaikan langsung oleh Karo Provos Divisi Propam Polri, Brigjen Pol Drs Rudolf A Rodja dan Kabaggasus Biro Binkar SSDM Polri, Kombes Pol Apriastini Bakti SIK beserta anggota tim, yakni Kabag Genetika Biro Wabprof Divisi Propam Polri, Kombes Pol Drs Jebul Jatmiko MHum, dan Pemeriksa Madya Biro Provos Divisi Propam Polri, AKBP Restawati Tampubolon. Turut hadir dalam pembukaan kegiatan, Wakapolda Sulut, Kombes Pol Drs Refdi Andri MSi, beserta para pejabat Utama Polda Sulut dan Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut.(erel)

Christina memergoki Didi sedang selingkuh. Peristiwa naas itu terjadi di jalan Arie Lasut, Kecamatan Singkil, Minggu (19/3) kemarin, sekitar pukul 00.30 Wita. Dari informasi yang diperoleh, awalnya korban dan pelaku Didi diketahui menjalin hubungan pacaran. Karena mengetahui pacarnya tidak pulang ke rumah, korban pun mencari informasi keberadaannya. Setelah mengetahui keberadaan kekasihnya sedang berada di jalan Arie Lasut, Kecamatan Singkil, korban langsung menemuinya. Mirisnya, disana korban mendapati kekasihnya itu sedang bersamaan dengan perempuan lain. Korban langsung mendekat dan menanyakan kenapa sedang berada disini dengan perempuan lain. Tiba-tiba, korban dan pacarnya terlibat adu mulut. Saat ingin mendekati perempuan yang bersama kekasihnya itu, pelaku Didi menarik korban dan melayangkan bogem mentah ke pipi bagian kiri dan kanan. Mendapat pukulan itu, korban mencoba mengejar wanita yang menemani pacarnya itu. Namun sayangnya, wanita itu balik mendorong dan mencekik leher korban. Beruntung, ada lelaki benama Darman yang melihat kejadian itu dan melarai perkelahian itu. Kedua pelaku pun kemudian meninggalkan lokasi kejadian. Tidak terima dengan perbuatan tersebut, korban melaporkannya ke Mapolresta Manado untuk diproses hukum berlaku. Kasubag Humas Polresta Manado AKP Roly Sahelangi, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya laporan tersebut. “Laporannya sudah diterima dan akan ditindak lanjuti sesuai hukum berlaku,” tegas Sahelangi.(rees)


NUSA UTARA agenda Kodim 1301 Satal gelar sosialisasi TMMD Ke-98 SOSIALISASI Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-98 digelar Komando Distrik Militer (Kodim) 1301 Satal. Kegiatan untuk pembangunan ini dilaksanakan di Kantor Lurah Santiago, Kecamatan Tahuna. Turut hadir dalam acara ini Camat Tahuna Markus Makawimbang, Danramil Tahuna Kapten Timo Laleno, mewakili Dandim 1301 Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kapten Revly Langi, Lurah Pananekeng Vennike, dan seluruh masyarakat yang tanahnya masuk dalam pembangunan jalan tersebut. Camat Tahuna Markus Makawimbang mengaresiasi program milik Kodim 1301 ini. "Program ini sangat bagus, untuk masyarakat marilah kita berpikir secara positif tentang ini, karena pembangunan ini bisa membantu kita, contohnya harga tanah yang kita miliki dulunya hanya Rp 100 ribu per meter bisa melonjak jauh karena sudah memiliki jalan yang bisa dilalui oleh kendaran roda 2 ataupun roda 4. Dan ingat kegiatan ini juga tak ada hubungannya dengan politik karena kegiatan ini murni milik Kodim 1301 yang ingin menunjang program pembangunan pemerintah," ucap Makawimbang dalam sambutannya. Sedangkan sambutan Dandim 1301 yang dibacakaan oleh Danramil Tahuna mengatakan jika program ini diselengrakan di seluruh indonesia, dan khusus untuk Sangihe di Kelurahan Santiago. "Progrma ini telah kami rencanakan sejak tahun lalu, dan kami telah melakuak survey di beberapa lokasi dan untuk Kabuapten Sangihe jatuh pada Kelurahan Santiago," kata Laleno. Dirinya juga mengungkapkan alasan mengapa Kelurahan Santiago layak menerima TMMD ke98 ini. "Mengapa Sangihe khususnya Kelurahan San-tiago bisa menerima bantuan program ini, pertama Sangihe adalah wilyah terdepan, kedua Kelurahan Santiago tidak ada akses jalan penghubung ke daerah lain, ketiga Kelurahan Santiago memiliki nilai perkebunan, keempat meningkatkan harga tanah, kelima dilihat dari potensi pertanian KeLurahan Santiago bisa dibuka ladang Sawah. Dari kelima Kriteria itu Kelurahan Santiago yang layak menerima bantuan tersebut dibanding kelurahan lain," ungkap Laleno.(try01)

BANTUAN Jika syarat terpenuhi, Dandes 2017 segera cair JIKA seluruh dokumen persyaratan pencairan sudah lengkap, Dana Desa (Dandes) tahun anggaran 2017 bagi 145 kampung di Kabupaten Sagihe akan segera dicairkan. Hal tersebut dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kabupaten Sangihe, Drs Dirgahayu Mandiangan. Terkait pencairan Dandes 2017 kata Mandiangan, diharapkan semua dokumen diantaranya Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) Dandes 2016 segera dirampungkan. “Sebab jika semua prasyaratan administarasi telah dipenuhi oleh masing-masing kampung, termasuk rencana penggunaan Dandes 2017 maka pencairannya segera akan dilakukan,” ungkap Mandiangan. Lanjut dikatakannya, pencairan Dandes yang setiap tahunnya mengalami kenaikan akan berkontribusi terhadap kemajuan daerah lebih khusus bagi kemajuan kampung-kampung yang ada di Sangihe. “Untuk tahun 2017 ini, Dandes bagi 145 kampung mencapai 1 miliar lebih bagi setiap kampungnya. Untuk itu kami berharap bagi semua kepala kampung dan perangkat kampung atau desa dapat mengelola Dandes dengan baik dan secara transparan,” kata Mandiangan. (try01)

CUACA BURUK Badai selimuti daerah kepulauan ANGIN kencang disertai hujan tipis serta badai terus menyelimuti daerah kepulauan khususnya bumi Karangetang Mandolokang Kolo-Kolo, sehingga ini menimbulkan kekhawatiran warga masyarakat. Pelak saja, hal ini mendapat perhatian serius Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sitaro dengan menghimbau warga agar menyikapi secara kondisi alam saat ini. Bupati Toni Supit SE MM melalui Kepala Bagian Protokoler, Kemitraan dan Kerjasama Media Setda Sitaro, Roni Romansyah SSos pada sejumlah wartawan Selasa (14/3) kemarin mengatakan, dengan kondisi cuaca yang terjadi saat ini warga masyarakat dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terutama saat melaksanakan aktifitas. "Warga diimbau untuk waspada dan memperhatikan kondisi cuaca," imbau dia. Biasanya, menurut Romansyah, aktifitas yang berhadapan langsung atau memiliki ancaman besar dari cuaca buruk adalah melaut dan berkebun. "Maka dari itu sangat diharapkan bagi warga yang berprofesi sebagai nelayan untuk memperhatikan kondisi cuaca, kalau tidak memungkinkan untuk beraktifitas sebaiknya diurungkan nanti dilanjutkan jika cuaca sudah membaik atau kembali normal. Demikian halnya dengan petani," kata dia. Bukan itu saja, bagi warga yang bermukim di seputaran kali kering ataupun yang tempat tinggalnya dekat pepohonan untuk senantiasa waspada. "Masyarakat sebisa mungkin menghindari apabila cuaca semakin buruk dan tidak memungkinkan untuk menginap. Jadi untuk sementara bisa mengungsikan diri ke rumahrumah yang lebih aman. Ini sebagai bentuk antisipasi bencana terutama menghindari kejadian-kejadian yang tidak kita inginkan bersama dapat terjadi, sambil kita tetap berdoa agar terhindar dari hal ini," ujar dia. Tidak lupa juga, lanjut dia, tetap diingatkan kepada seluruh pemerintah kecamatan, kelurahan dan kampung untuk proaktif dan tidak lengah ketika kondisi alam seperti ini. "Kondisi alam yang diselimuti badai atau angin kencang dan hujan sangat berpotensi terjadi bencana. Jadi sebisa mungkin kita bisa antisipasi tentu yang terutama meminimalisir atau menghindari adanya korban jiwa apabila bencana terjadi," tutur dia. Hal ini turut diiyakan sejumlah warga, yang merasa khawatir dengan kondisi cuaca pekan ini. Menurut warga, angin kencang dalam bentuk badai serta curah hujan yang tidak menentu intensitasnya menimbulkan kekhawatiran bagi mereka (warga, red). "Kondisi cuaca yang normal terhitung tidak sampai sebulan. Karena kalau tidak salah bulan lalu cuaca ekstrim baru berhenti setelah sejak awal bulan tahun ini menyelimuti daerah kepulauan," ujar Ayub Mamengko, warga Siau.(esge)

SELASA 21 MARET 2017

SANGIHE, SITARO, TALAUD

5

PAD Talaud naik 300 persen, SWM apresiasi kinerja BP2RB Atang: Untuk mewujudkan pajak dan retribusi sebagai modal kemandirian fiskal daerah Melonguane—Bupati Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip SE (SWM) memberikan apresiasi atas kinerja Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Talaud, yang berhasil menaikkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar 300 persen. "Hasil yang baik dan sangat positif. Ini membuktikan bahwa pemkab dan seluruh kerja pembangunan yang didukung sepenuhnya oleh

masyarakat. Sudah berada di jalur yang tepat, kedepan kita akan makin menggali seluruh potensi sumber pendapatan asli daerah yang semuanya pasti digunakan untuk memacu percepatan pembangunan daerah," tukas SWM, Senin (13/3) lalu. Sementara Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BP2RD) Talaud Gustaf Atang AP MSi meng-

ungkapkan, peningkatan Pendapatan Asli Derah Kepulauan Talaud, pada tahun 2017 sekira 300 persen makin menjadi motivasi, untuk pihaknya terus berbenah dan memacu kinerja, demi mewujudkan pajak dan retribusi sebagai modal kemandirian fiskal daerah. "Kita harus bekerja semakin maksimal, karena kenaikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2017, yang naik signifi-

kan mencapai 300 persen lebih dari pajak dan retribusi, membuktikan kinerja kita semua dan partisipasi aktif masyarakat yang mulai sadar akan arti pentingnya pajak bagi pembangunan daerah," kata Atang. Ditambahkannya, BP2RD akan bekerjasama dengan semua pihak dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya, guna mencapai target yang ditentukan. "Saya yakin dan percaya, sesuai dengan tang-

KINERJA

gung jawab dan kepercayaan yang diberikan Ibu Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip, kami dapat memenuhi target," kata Atang.Atang juga menilai, sumber-sumber potensi penerimaan daerah masih dalam tahap perkembangan. Namun, hal itu bukan menjadi halangan dalam menyukseskan visi dan misi yang ditetapkan, untuk kemajuan dan pembangunan daerah yang lebih baik lagi. (debe)

HAMA

Tingkatkan produksi & ketahanan pangan di Talaud, dana miliaran dikucurkan Melonguane—Guna meningkatkan produksi pertanian dan ketahanan pangan, tahun 2017 ini, Pemkab Talaud menganggarkan dana Rp 7.480.000.000 untuk membangun jaringan air tanah di 20 lokasi dan Rp 78.192.000.000 untuk pembangunan jalan produksi di 24 lokasi. Hal ini disampaikan Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Talaud Dirman Gumolung. Menurutnya anggaran 44 paket pekerjaan bersumber dari dana alokasi umum (DAU) dan dana alokasi khusus yang ditata di APBD. "Ini dilakukan untuk meningkatkan ketahanan pangan dan produksi pertanian, yang juga bertujuan untuk tingkatkan

perekonomian dan kesejahteraan masyarakat. Jadi, 44 paket pekerjaan dengan anggaran kurang lebih 14 belasan milyar untuk itu," tutur Gumolung, Selasa (14/3) silam. Menurutnya, lewat Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), Talaud juga mendapatkan alokasi untuk pembudidayaan jagung hibrida seluas 5000 hektar, komposit 5 hektar, cetak sawah 290 hektar dan kebun kedelai 100 hektar. "Sudah pasti dengan program pemerintah pusat yang disampaikan kepada Kepulauan Talaud sebagai daerah perbatasan, akan berpengaruh pada peningkatan perekonomian masyarakat. Untuk hasil produksi jagung seluas 10

hektar,sudah ada investor yang siap membeli," kata Gumolung. Selain kedua program tersebut, kata Gumolung, Pemkab Talaud juga gencar mempromosikan sejumlah komoditi atau produk unggulan Tanah Porodisa. "Pada Pekan Nasional Kelompok Tani Nelayan (Penas KTNA) di Aceh, Mei mendatang, pihaknya juga akan mempromosikan hasil produksi atau olahan pertanian, seperti serat pisang abaka, tepung anuwun (sejenis umbi-umbian yang biasa juga disebut sagu tanah, karena proses pengolahan tepung seperti pembuatan sagu), anggrek macan (anggrek endemik talaud),minyak aksiri dan wine dari pala" kata Gumolung.(debe)

KEPOLISIAN

Mabes Polri ukur kinerja RBP di Talaud Melonguane —Kepolisian Resor Talaud mendapatkan kunjungan tim utusan Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Mabes Polri). Maksud kunjungan tim ini melaksanakan uji instrumen pelaksanaan Reformasi Birokrasi Polri (RBP) di Polres Talaud, 1316 Maret 2017. Kapolres Talaud AKBP Hendara Sukaca melalui Kasubag Humas Iptu Stenly Sarempa, mengatakan, kaitan dengan kunjungan ini adalah melihat beban kerja kepolisian khususnya Polres Talaud, dalam tugasnya di daerah perbatasan.

“Profesionalisme kerja dan kemampuan personil saat bertugas di daerah yang berbatasan dengan negara lain. Kegiatan ini juga terkait dengan tunjangan kinerja, tunjangan kemahalan bagi polisi yang bertugas di perbatasan," ujar Sarempaa. Dilanjutkan Sarempàa, melalui kegiatan uji RBP, akan ada peningkatan kinerja yang dibarengi dengan pemberian tunjangan yang layak bagi aparat kepolisian khususnya di Talaud yang selain bertugas menjaga ketertiban masyarakat juga secara langsung menjadi penjaga

kedaulatan bangsa. "Profesionalitas mutlak perlu ditingkatkan oleh setiap personel. Pastinya ada penghargaan yang didapatkan termasuk beban biaya tambahan karena lokasi tugas yang jauh," ucapnya Sementara dasar pelaksanaan kegiatan tersebut, kàta Sarempaa, adalah Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Keputusan Kapolri nomor : KEP/ 541/V/2016 tanggal 30 mei 2016 tentang pengesahan Road Map Reformasi Birokrasi Polri (RBP).(debe)

Oryctes Rhinoceros bakal punahkan kelapa di Sangihe Tahuna—Tanaman kelapa di Kabupaten Kepulauan Sangihe terancam punah lantaran erangan hama Kumbang Kelapa Wangwung (Oryctes Rhinoceros). Demikian diungkapkan Koordinator lapangan Balai Penyuluhan Pertanian dan Perikanan (BP3) Kecamtan Tahuna, Ratnawati Eda, Selasa (13/3) lalu. Dikatakannya, hama ini sudah teridentifikasi di beberapa kecamatan dan sudah ditangani oleh BP3. "Informasi yang kami peroleh dari masyarakat di tiga kecamtan yaitu, Kecamtan Tahuna, Tabukan Tengah (Tabteng), dan Tabukan Utara (Tabut). Tapi kami telah melakukan Identifikasi ke Kecamtan juga ke Kecamatan lain yang terserang hama tersebut," ungkap Eda. Ditanya seberapa besar dampak yang akan disebabkan oleh hama Oryctes Rhinoceros. "Kasus ini juga pernah terjadi beberapa tahun Lalu dan merusak puluhan ribu pohon kelapa. Saya pikir dampaknya besar tapi yang paling utama yaitu merugikan petani, dan produksi seperti minyak kelapa akan menurun karena berkurangnya pasokan buah kelapa," kata Eda. Ditambahkannya, hama ini mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah."Karena dampaknya sangat besar kami BP3 kabupaten mendapatkan tambahan bantuan tenaga dari BP3 provinsi demi memberantas hama tersebut sebelum merambat ke tanaman lainnya," ujar Eda. (try01)

PILKADA

Euforia kemenangan Megahago, Golkar Sitaro elus Takarendehang Ulu Siau—Pesatnya komunikasi politik melalui media sosial dengan topik Pilkada Sitaro 2018 menunjukan realitas sosial yang memberikan pengaruh besar terhadap citra kandidat ke depan. Namun strategi komunikasi politik yang secara tidak langsung memblow-up isu-isu yang bukan hanya positif tapi juga sifatnya black campaign, bukanlah keputusan mutlak bakal calon yang akan diusung partai politik. Namun lebih pada memberikan pengaruh pemilih dengan fokus pada penguatan citra politik sebagai pemimpin yang teruji, berpengalaman, dan tidak sekadar berjanji agar dipilih. Ini dibuktikan dengan kemenangan pasangan Jabes Gaghana dan Helmud Hontong dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sangihe belum lama ini dimana bagi sebagian simpatisan dan pendukung menilai bukan hanya menjadi kemenangan Partai Golkar selaku partai pengusung namun juga kemenangan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) meskipun partai binaan putri proklamator ini saat itu mencalonkan pasangan Hironimus R Makagansa dan Silangen. Memang apabila dicermati,

ALFRETS R Takarendehang.

ketokohan serta latar belakang JEG (Jabes Gaghana) sebagai kader moncong putih sudah tidak diragukan sehingga memberikan pengaruh besar terhadap percaturan politik daerah tersebut. Ini seakan membangunkan roh semangat para kader dan simpatisan untuk menguningkan langit nusa utara sebagai target utama bagi partai berlambang pohon beringin ini setelah meraih kemenangan di Sangihe dengan turut manargetkan kemenangan di bumi Karangetang Mandolokang Kolo-Kolo yakni Kabupaten Kepulauan Sitaro. Hal ini dapat terlihat dengan beberapa lobi politik tingkat tinggi yang kian gencar dilakukan para tokoh-tokoh politik di negeri 47 pulau ini bahkan para tokoh

PIETHEIN Kuera.

politik yang ada di Sulut. Kehadiran beberapa figur yang meski sebagian terlihat malu bahkan ada yang secara terang-terangan menyatakan maju dalam perhelatan lima tahunan tersebut nampak turut meramaikan persiapan menuju Sitaro 1 pada 2018 mendatang turut meramaikan dunia maya atau media sosial sebagai strategi komunikasi politik. Ini akan menjadi kerja keras bahkan harus lebih hati-hati bagi PDI Perjuangan sebagai partai penguasa untuk menentukan calon yang akan diusung nantinya terlebih dalam mengatur strategi politik. Sudah pasti tidak sulit bagi Partai Golkar untuk mengusung pasangan calon yang menggunakan partai ini sebagai kendaraan politik jika berniat mencalonkan

diri nantinya. Mengapa tidak, dengan mengantongi empat kursi di legislatif dapat mengantar partai ini sebagai peserta dalam Pilkada Sitaro mendatang. Pelak saja, beberapa figur internal partai terus mencuat diantaranya Piethein Kuera (PK), Zeth Papona (ZP), Meiva Salindeho Lintang (MSL), dan Hironimus E Makainas (HEM). Dari Kapabilitas dan kwalitas keempat kader senior PG Sitaro ini dipastikan akan meramaikan ajang penjaringan bakal calon internal Partai Golkar Sitaro. Meskipun mencuatnya figur internal partai namun beberapa figur diluar partai juga digadang- gadang sebagai bakal calon PG Sitaro dengan sejumlah partai pendukung. Seperti halnya kehadiran Alfrets R Takarendehang (ARTA) turut

memberikan warna baru dalam percaturan politik di Sitaro setelah sebelumnya dikabarkan pengusaha muda ini juga mendapat mandat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Sitaro yang akan dikuatkan dengan pelaksanaan Muscalub Partai Hanura Kabupaten Kepulauan Sitaro yang dijadwalkan pertengahan tahun ini. Tentu saja, politisi dan juga pengusaha muda tanpa cacat dalam dunia percaturan politik selama ini dikabarkan bakal diusung sebagai bakal calon bupati dan akan disandingkan dengan Ketua DPD II PG Sitaro Piethein Kuera sebagai bakal calon wakil bupati (ART-PK). Dari penuturan sejumlah kader yang enggan namanya dikorankan, Takarendehang merupakan figur muda yang perlu diperhitungan, karena selain bersih dan juga berwawasan luas, figur ini juga sangat dekat dengan semua kalangan masyarakat. baik menengah kebawah maupun atas. "Dia (Takarendehang, red) mampu berbaur dengan semua orang. Bahkan meskipun masih muda tapi dia cukup berpengalaman. Nah wajarwajar saja apabila turut diperhitungkan karena partai terbuka untuk siapa saja asalkan mampu menjalankan tugas dan tanggungjawab ," ungkap sumber.(esge)


PENDAPAT SWARA KAMI Negara, apakah mutlak benar? PERKARA digelar di depan mata publik, cerita derita serta pengungkapan yang membingungkan berdiri bersama moral dan etika hilang arah. Keinginan sering salah diucap, bahkan banyak mengglobalisir perkara dengan bingkai mewakili banyak suara. Issue boros dan cadangan yang semakin habis. Walau sudah diusik dalam kritik, judul semestinya tajam merajam realita. Neraca kebenaran, pasal-pasal berita menguak, dan aspirasi banyak yang belum mau didengar. Bukan pada sejumlah perkara belum tuntas saja, kisah pahit ini ada kontinuitas peran yang didukung sistem. Ada kecemasan di judul mengungkap, angka kecurangan menggelembung, terancam, penentuan masih berlanjut ceritanya karena batas memang bukan pada suatu titik waktu yang ditera. Tentu rakyat belum mampu menakar hari ini apa maunya kepentingan. Produk hukum, walau sudah baik, tidak akan efektif bila tidak ditegakkan secara konsisten. Ruang perkara coba membijaki ketidaktahuan rakyat sudah melebar seluas lautan, dan banyak issue yang tenggelam di dalamnya. Mungkin kita perlu sedikit mengingat berbagai sosialisasi yang sering diselingi kotbah-kotbah dan air mata memasung cara otak sadar menemui ketidaksadaran dan klaim kami adalah hamba hukum yang selalu mengabdi pada keadilan, namun dari sana pula moncong senjata berhadap-hadapan. Sesama yang mengaku benar dan menyembah hukum itu sudah penuh dengan beban-beban yang membuat bibir mencong, dan tangis mereka adalah tertawa berkepanjangan di belakang panggung sandiwara negara. Daftar kasus yang tertimbun minta “dibongkar” lagi dan diajukan ke permukaan. Benarkah bukti kurang, atau ada “ruang” yang sengaja diberi untuk berbagai kejahatan dan ketidakadilan itu tetap bertahta? Semua sudah didengar, semua sudah ditampung, institusi peradilan mendukung, sebab tertulis dalam undang-undang anti korupsi, yang mana aspirasi masyarakat harus ditindaklanjuti. Kita pernah membaca realita, orang-orang lemah dan tertindas juga tidak otomatis akan terlindungi dan mendapat keadilan yang penuh. Umbar kata berita di masa silam. Ingatkan kembali, kalimat ini pernah didengungkan: Kami menunggu surat izin pemeriksaan turun. “masih” butuhkan waktu lama, bukan semudah membalik telapak. “Bila sesuai rencana surat izin pemeriksaan tersebut sudah dikirim pada kami, kemungkinan menunggu waktu sudah ada jawabannya.” Sudah dikutip untuk menjadi sebuah berita. Kemarin kita turut mengancungi semua jempol untuk mengabarkan betapa penting sebuah keadilan tumbuh bersama generasi yang eksis sekarang ini. Tetapi, keadilan sudah pergi berwisata bersama mimpi-mimpi. Demikian juga berita yang bermimpi bersama derita dan tangis rakyat yang melolongkan elegi panjang sebuah syair duka. Kabar ambigu dan cerita seru seperti mengamuk dalam badai. Dari titik ini saja kita sudah punya banyak kebingungan dari apa yang disebutkan sebagai seratus persen itu. Apakah diri kita memang kurang dari seratus persen, sakit, atau sebab lain dari dalam dan dari luar tubuh yang memungkinkan stimulus berbagai zat masuk merasuk sebagai ideologi. Debat panjang tentang keyakinan di negeri ini, banyak manusia yang coba masuk ke wilayah privat dan semena-mena memaksakan kehendak berdasarkan kebenaran menurut anggapan pribadi, atau sekelompok orang, mungkin juga berdasarkan keyakinan mayoritas. Masih tentang berita yang hanya mengutip issue yang sengaja digulir dan kebenaran itu sendiri boleh tenggelam oleh waktu yang deras berlalu. Debat belum usai. Media massa ikut masuk dalam tikai yang belum berujung. Ambil posisi, lalu ia juga turut serta, mengibar ambiguitas dan pemaksaan. Seberapa jauh ketakutan yang terbungkus kepentingan itu akan semakin jelas, dan kebenaran fungsional akan menggugat fungsi-fungsi sebuah sistem yang memelihara bara api pertikaian untuk sebuah kepentingan kuasa. Kecelakaan sejarah yang dimodifikasi semau penguasa dan untuk kepentingan peminggiran rakyat. Konspirasi menderas. Untuk segala keberingasan, terus diumumkan yang mana sekarang hak asasi manusia tidak lagi dipandang sekadar sebagai perwujudan paham individualisme dan liberalisme seperti dahulu. Hak asasi manusis lebih dipahami secara humanistik sebagai hak-hak yang inheren dengan harkat martabat kemanusiaan, apa pun latar belakang ras, etnik, agama, warna kulit, jenis kelamin dan pekerjaannya. Inilah cerita penghibur lara di negeri ini. Ada pembacaan apa? Dosa mana yang sudah dihentikan? Dosa tetaplah dosa yang harus disudahi, sebab konsep saja tak akan mampu menghapus segala kegalauan silam yang masih bernanah di sistem yang tak mau mengaku sampai hari ini. Bolehkah negara menjadi kebenaran mutlak atas apa yang selama ini disebut sebagai aturan manusia? Dalam jawaban kita, masih ada ketakutan ambigu, dan teramat sering ketakutan itu boleh dibungkus sebuah keputusan bersama, yang, jangan-jangan keputusan itu adalah bentuk lain dari keputusasaan dari sebuah ketidakbenaran yang menguat dari praksis-praksis melawan kebenaran dan pemaksaan kehendak sepihak atas nama negara, dan sistem yang ada di dalamnya. Di sini kriminalisasi rakyat, dalam hal ini pelanggaran terhadap hak-hak azasi manusia itu, semakin kentara. Di sini pula, kembali perkara itu kami gugat. Redaksi

SELASA 21 MARET 2017

6

51% Divestment of Freeport Stock, Incentives for Papua Independence (1)

By: Pardiyanto Social and Behavior Observer Alumni: Post-Graduate of University of Indonesia

THE Government issued the Government Regulation No. 1 of 2017 on the Fourth Amendment to Government Regulation No. 23 of 2010 on the Implementation of Mineral and Coal Mining signed by President of the Republic of Indonesia, Joko Widodo on 10 February 2017. Important points Regulation No. 1 Year 2017 include: first, the divestment of 51% in the tenth year since the production period to the government, the incial government, or local government district or city, state, enterprises, or national private entities; second, the application for extension to the mining business license (IUP) and special mining business license (IUPK), the fastest 5-year and no later than one year before the expiration of a business license; Third, the benchmark price of mineral and coal sales regulated by the Government; Fourth, the contract holder’s work permit be required to change the special mining permit production operations; and fifth, the government through the Ministry of Energy set up procedures for the implementation of the increase in value-added and sales of metallic minerals. Divestment of companies Mineral and Coal done gradually in accordance with Government Regulation No. 1 2017 Article 97 paragraph 2. Mineral and Coal Mining companies must divest the shares of 20% (twenty percent) in the sixth year since the production,

the seventh year of 30% ( thirty percent), the eighth year of 37% (thirty-seven per cent), the ninth year of 44% (forty-four per cent) and the tenth year of 51% (fifty one percent) of the total shares. Gradual divestment of up to 51% in the tenth year binds to all mineral and coal companies including PT. Freeport Indonesia Company. PT. Freeport Indonesia Company, a subsidiary of Freeport-McMoRan Copper & Gold Inc. of the United States perform the Contract of Work (CoW) with the Indonesian government twice: first in 1967 KK and KK II in 1991 in the area of Tembagapura, Mimika District, Papua ince. KK I is valid for 30 years for mining Erstberg operated production in 1973, and KK II on December 30, 1991 is valid for 30 years (which will expire in 2021) for mining Grasberg operation license production was issued in 1996 with a production of 300 thousand tons per day. With the calculation of operating time production run since 1996, then it should PT. Freeport Indonesia Company follow the rules to divest a stake of 51%, even according KK II of Article 24 paragraph 2 of nationalization shares. Freeport Indonesia Company should be the 5th year after the signing of the KK II. Ownership shares. Freeport Indonesia Company at this time, amounting to 81.28% owned by Freeport-McMoran Copper & Gold Inc. United States, 9.36% owned by the Government and 9.36% owned by a private company PT. Indocopper Investama Bob Hasan, thus Freeport-McMoran Copper & Gold Inc. The United States should give up the release back shares amounting to 32.28% of total shares. Freeport Indonesia Company. PAPUA OPPORTUNITIES TOWARD INDEPENDENCE Divestment of PT. Freeport Indonesia Company became a

good opportunity for . Papua and the District. Mimika to develop a budget with kepersertaan buying shares (Participate of interest). PP No. 1 2017 in article 97, paragraph 3, paragraph 4 and paragraph 5 stipulates that divestment is done to the Government, the incial government, or local government district / city, state, enterprises, or national private entities. In the event that the Government is not willing to buy the shares offered to the incial Government and Regency / City and subsequently offered to state enterprises and enterprises, and only then offered to national private companies. In harmony with these regulations, and to realize the Government Nawacita Program Joko Widodo, would be wise if the divestiture could be purchased by the Government . Papua, the Government District. Mimika, enterprises . Papua or local government district. Mimika. In 2015, PT. Freeport Indonesia Company had offered shares to the Government of Indonesia amounted to 10.64% at US $ 1.7 billion (equivalent to Rp. 22.61 trillion at an exchange rate of US $ 1 = Rp. 13,300), then by the same estimated share price takes about 60 to 70 billion for an investment of 32.28% stake in PT. Freeport Indonesia Company.Surely PapuaGovernment, the Government District. Mimika, enterprises . Papua and / or local government district. Mimika will not be able to invest funds to purchase a stake of 32.28% for the ince of Papua in 2017 budget, only Rp 56.85 trillion, which is a budget allocation from the central government (Wilpret Siagian detikFinance: December 15, 2016), whereas Revenue (PAD) . Papua Rp. 1.097 trillion, based on revenue targets in 2016, which by November 2016 had been realized for Rp. 796 383 198 965 (publis website Dispenda Papua). However, the Government . Papua, the Government District. Mimika, enterprises . Papua and / or local

government district. Mimika can ime the management of Government in taking advantage of opportunities divestment of PT. Freeport Indonesia Company in cooperation with banks that channeled funds repatriation. In that case, a good reputation PT. Freeport Indonesia Company will be able to extend the contract of PT. Freeport Indonesia Company for 2 X 10 years (of course, by using the term Permit Special Productions IUPK after the year 2021), so that the ownership of shares. Freeport Indonesia Company by the Government . Papua, the Government District. Mimika, enterprises . Papua and / or local government district. Mimika will contribute greatly to build resilience budget . Papua and Mimika regency. Consistency of Government Officials in AchievingDivestment Stock of PT. FI Divestment obligations of Freeport Indonesia Company up to 51% has been set in KK II 1991 Section 24, of course, with mechanisms and different periods with PP 1 in 2017. With reference KK II in 1991, PT. Freeport Indonesia Company should nationalize a stake of 10% in the fifth year after the signing of the agreement and not later than 10 years after penandangan. After that, PT. Freeport Indonesia Company must nationalize share of 2.5% every 2 years after the tenth year for ten period so that during the 30 years of operation is estimated at only 35% of the shares are nationalized. However, KK II in 1991 confirms that PT. Freeport Indonesia Company shall follow the applicable laws in Indonesia as the provisions of Article 18, paragraph 2, Article 3, paragraph 2, so that all their disagreements divestiture period then determined by other approved an agreement between the Indonesian government and PT. Freeport Indonesia Company. (Continue)

Barbarism Behavior in Aceh Politics (1) By: Pardiyanto Social and Behavior Observer Alumni: Post-Graduate of University of Indonesia

IT is an irony in the modern era, in which the renewal of civilization that exalts the respect for human rights, but rather a culture of violence or barbarismis an option in the political culture. Even more unfortunately, the culture of barbarism must appear in Nanggroe Aceh Darussalam which is a foyer of Mecca in Indonesia. Darussalam often interpreted God’s house because Darussalam is paradise, while in the Great Dictionary of Indonesian, Darussalam is a prosperous country or safe country, so it should provide coolness, security and

comfort instead of violence. Around 03:30 pm on March 5, 2017, Juman suffered gunshot wounds in the neck and Misno suffered a gunshot wound to the abdomen in New Peunaron village, district. Peunaron, East Aceh. The gunman has not been found, so the

motive for the shooting is not known to Juman and Misno. Furthermore, around 03.00 pm on March 6, 2017, the Winning Post Candidate Regent –Vice Regent, Roni Ahmad - Fadhullah in Seupeng, district. Peukan Baro, Pidie shot an unknown person.

Earlier, around 02:30 pm on the same day, Yunus Ismail car sought be burnt by unidentified persons, in Gampong Seupeng district. Peukan Baro district. Pidie returning from supporter post of Roni Ahmad - Fadhullah. (Continue)

Menyikapi Secara Arif Pro Kontra Sertifikasi Ulama (1) Oleh : Bayu Kusuma *) Islam sebagai agama dakwah telah mewajibkan setiap muslim wajib untuk berdakwah sesuai dengan kemampuan dirinya, penyeru (da’i) untuk kebaikan dan mencegah kerusakan, (amar ma’ruf nahi munkar). Karena itu, ketika dakwah menjadi kegiatan yang berdampak pada umat secara luas, dan dakwah menjadi profesi maka yang penting justru adalah gagasan untuk mengatur kegiatan dan profesi pendakwah dalam standar etika dan kompetensi tertentu sehingga dakwah dapat menjadi syiar agama yang membawa kebaikan dan memberikan manfaat bagi masyarakat.Para mubaligh, da’i dan ustadz juga dapat ditingkatkan kualitas, kemampuan dan teknik

dalam berdakwah. Selain itu, agar tidak muncul persepsi perlakuan yang tidak adil dari negara, maka gagasan sertifikasi juga harus berlaku universal pada berbagai pelaku kegiatan dakwah atau ceramah yang dilakukan di berbagai agama yang ada Indonesia.Harus diakui bahwa potensi untuk menyemai kebencian, radikalisme dan manipulasi pesan-pesan agama bisa terjadi di berbagai agama dan bentuk keyakinan.Hal ini untuk menghindari kesan pandangan stereotipe tentang agama Islam dan kegiatan dakwahnya yang dianggap paling potensial dengan penyimpangan dan radikalisme. Perlu Sikap Arif Reaksi kritis atas gagasan sertifikasi ulama ini dapat dimaklumi mengingat

suasana politik yang dinamis.Hal ini juga karena konsep yang belum matang sehingga menimbulkan berbagai interpretasi yang simpang siur yang kemudian di lapangan juga diikuti dengan inisiatif aparat negara yang kurang terkoordinasi dengan baik.Hasilnya justru menimbulkan syakwasangka yang memperuncing pro dan kontra. Karena itulah penting untuk mematangkan konsep dan tujuan, sasaran dan metode sertifikasi atau apapun istilah yang akan digunakan sehingga tidak menimbulkan reaksi yang kontraproduktif. Selain itu, pemerintah harus bisa menjelaskan bahwa sertifikasi ini tidak memiliki motif politik untuk mengontrol, mengawasi atau bahkan untuk membelenggu kegiatan dakwah umat.Hal ini penting mengingat

pengalaman sejumlah negara yang menjadikan sertifikasi sebagai instrument kontrol negara yang dapat meredusir hakikat daripada syiar agama. Pengalaman Singapura semisal yang mensyaratkan hanya mereka yang memiliki sertifikat (tauliah) saja yang memberikan ceramah, khutbah, maupun kajian, baik di masjid maupun di tempat terbuka, di muka umum.Bahkan, pemerintah turut terlibat dalam memastikan substansi naskah yang boleh dipergunakan dalam khutbah melalui Majelis Ugama Islam (MUIS) Singapura. Setiap pelanggaran akan beresiko dicabut sertifikatnya. Kebijakan serupa juga berlangsung di Malaysia dan Turki, meski dengan cara yang lebih moderat dibandingkan Singapura.

Dalam suasana yang belum menentu mengenai gagasan sertifikasi, diperlukan kearifan dari semua pihak untuk mencari konsep kebijakan terbaik untuk menjamin kebebasan dalam berdakwah sesuai ajaran agama di satu sisi, dan di sisi lain mencegah penyalahgunaan kegiatan dakwah untuk mempromosikan gagasan-gagasan yang ekstrim menyemai radikalisme, intoleransi dan segala hal yang dapat menimbulkan gejolak di dalam masyarakat. Selain itu, bagi mereka yang mendukung gagasan sertifikasi hendaknya tidak berangkat dengan pandangan yang apriori, stereotype dan ditumpangi kepentingan politik tertentu, kecuali untuk tujuan dan kepentingan umat, bangsa dan negara. *) Penulis adalah peneliti di CERSIA, Jakarta Selatan

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala, DIREKTUR: Hendra Zoenardjy, WAKIL DIREKTUR I: Ronald Rompas, WAKIL DIREKTUR II: Noldy Poluan, PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. REDAKTUR EKSEKUTIF: Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait. REDAKTUR: Robby Liando, Hanny Rais, REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul Ridwan Nurhamidin. FOTOGRAFER: Christian Farry Pratasik, KORDINATOR BIRO: Wolter Pangalila (BITUNGMANADO), Stenly Gaghunting (NUSA UTARA), Yunita Datalamon (BOLMONG RAYA), BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Erwien Bojoh (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Wolter Pangalila (BITUNG), Stenly Gaghunting (SANGIHE, SITARO), Denny Dalihade (TALAUD) Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG, BOLMUT), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, STAF IKLAN: Denny Moningka. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, Iman. SEKRETARIS/BENDAHARAPERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


IBUKOTA

SELASA 21 MARET 2017

Tak tahu mau mengalir kemana airnya “Jang pele katu aer mo bajalan akang, pasti tu aer cari jalan sendiri kalu so nda ada depe jalan” OLAHRAGA

Sualang sentil persoalan kualitas game bola basket PENGURUS Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Manado periode 2016-2020, telah dilantik Sabtu (18/3) akhir pekan lalu. Ketua Perbasi Manado Richard Sualang mengatakan, olahraga bola basket merupakan olahraga tim yang membutuhkan kerjasama antara semua pemain dan juga pelatih. "Untuk itu, saya minta di Perbasi Manado kita harus bekerja sebagai tim. Kita punya visi yang sama sebagai sebuah tim yakni untuk memajukan dunia bola basket di Indonesia dan terlebih khusus di Manado," kata Sualang. Legislator Manado ini juga menyentil persoalan kualitas game baik dari sisi perwasitan dan juga kompetisi pembinaan usia muda. Menurutnya, harus ada terobosan baru agar bola basket benar-benar bisa maju seperti di wilayah yang terkenal kuat di Indonesia. "Pada PON lalu kita menunjukan hasil yang baik tembus hingga babak 8 besar, walaupun kita banyak menghadapi tantangan seperti kualitas wasit. Tapi inilah tugas dan PR kami untuk bisa menjadi olahraga bola basket lebih baik ke depannya," tutur Wakil Ketua Dekot Manado ini. Ketua KONI Manado Hengky Kawalo memberikan apresiasi khusus untuk para pengurus Perbasi Manado yang baru saja dikukuhkan. Kawalo menilai jika pengurus Perbasi tampil dengan kekuatan penuh dengan melibatkan orang yang tepat pada posisinya, sekaligus benar-benar mencintai bola basket.(eren)

Tikala—Hanya beberapa jam hujan deras yang melanda Manado dan sekitarnya, Senin (20/3) kemarin, langsung membuat sejumlah wilayah dilanda banjir. Sejumlah wilayah di Ibukota Provinsi Sulut ini pun tergenang air bahkan sampai banjir, di antaranya di wilayah Tuminting, Wonasa, Tikala, Paaldua, Perkamil, Sario, Malalayang, Wenang, Wanea, bahkan Kairagi (Berita terkait baca Halaman 1). Legislator Manado Syarifudin Saafa menuturkan, penyebab banjir yang terjadi bukan hanya karena meluapnya sungai yang ada, tapi masih buruknya saluran drainase yang ada. “Saluran drainase yang ada di Manado saat ini tidak tahu mau mengalir kemana airnya, karena tidak

ada hulu dan hilirnya,” ujarnya. Karena itu, Pemkot Manado harus proaktif mencari penyebab macetnya saluran drainase. “Saya belum melihat keseriusan pemerintah menindaklanjuti hal tersebut,” tegas Saafa. “Harus ada pasukan gorong-gorong yang dapat memastikan saluran drainase yang ada berjalan dengan lancer. Dalam artian pasukan ini secara darurat cepat tanggap dalam membersihkan drainase yang tersebut maupun bermasalah,” tandas politisi PKS ini. Legislator lainnya, Deasy Roring menegaskan, persoalan bencana alam pastinya tidak ada satu manusia pun yang menginkan hal itu terjadi. “Dan kalau boleh saya

katakan pemerintah saat ini di bawah kepemimpinan GSVL-Mor (GS Vicky Lumentut-Mor Bastiaan), sudah cukup maksimal untuk memperbaiki yang masih kurang di zaman kepeminpinan GSVL-Ai (GS Vicky Lumentut-Harley Mangindaan). Jajaran di tingkat Kecamatan sekranag lagi giat-giatnya membersihkan saluran air yang ada,” ujarnya. Untuk itu politisi Partai Demokrat itu mengajak stakeholders untuk bahumembahu, saling membantu, agar masalah ini bisa diminimalisir. “Dengan tidak membuang sampah sembarangan saja, kita sudah membantu pemerintah. Siapapun Walikota-nya kalau budaya ini ‘buang sampah sembarangan’ masih belum bisa dihilangkan, ini akan terus menjadi masalah buat kita semua. Saatnya kita fokus pada pengurangan resiko bencana, dimulai dari diri kita sendiri,” tukas Roring. Yang jelas, lanjut dia, kita semua berkontribusi di dalamnya, pemerintah maupun masyarakat. “Contoh kecil, ada saluran baru dikeruk hari ini besoknya sudah penuh sampah lagi. Tapi pemerintah tidak mengeluh tapi membersihkan lagi sampah-sampah itu. Seandainya hujan hari itu pasti banjir kan? Karna air tidak bisa mengalir dan akibatnya dia keluar kejalan, dan terjadilah yang namanya banjir. Makanya saya mengajak masyarakat dan semua yang ada untuk bisa meminimalisir resiko yang ada apabila hujan datang. Kalaupun saluransaluran yang ada tidak tertutup sampah, pasti air akan mengalir dengan baik. Satu lagi solusi tambah keruk setiap saluran yang ada. Jang pele katu aer mo bajalan akang, pasti tu aer cari jalan sendiri kalu so nda ada depe jalan,” tandas Roring.(eren/dewe)

17

PGAWC SERIE I 2017

Beri dampak positif bagi pariwisata Manado

WALIKOTA Manado GS Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan bersama Gubernur Olly Dondokambey saat membuka PGAWC Serie 1 tahun 2017 di Gunung Tumpa, Jumat (17/3) pekan lalu. Foto lain Sekkot Rum Usulu menyerahkan tropi dan hadih kepada pemenang sekaligus menutup kegiatan di TKB, Minggu (19/3) malam.(foto: ist)

Wenang—Setelah dibuka Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut (GSVL) pada Jumat (17/3) pekan lalu di lokasi wisata dirgantara Gunung Tumpa, maka Minggu (19/ 3) malam, kegiatan Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) Serie 1 tahun 2017, ditutup Plt Sekkot Drs Rum Dj Usulu di Kawasan Wisata Taman Kesatuan Bangsa (TKB) Pusat Kota Manado. Sekkot Usulu mengatakan, pemerintah dan masyarakat Manado bersyukur dengan adanya iven bertaraf internasional yang digelar di Manado 17-19 Maret 2017. Pasalnya, PGAWC tahun 2017 yang dilaksanakan di Manado memberi keuntungan yang besar dari sektor pariwisata. Apalagi, belakangan ini Gubernur Olly Dondokambey SE sangat antusias untuk mendatangkan wisatawan sebanyak-banyaknya ke Manado. "Dengan adanya kejuaraan paragliding tingkat internasional ini, secara langsung memberikan dampak positif bagi pariwisata Manado. Ini sekaligus ikut memperkenalkan kawasan wisata Gunung Tumpah sebagai salah satu destinasi aerosport wisata di dunia," ujar Usulu mengutip sambutan Walikota GSVL. Untuk itu dikatakan Sekkot Usulu, Walikota berharap para peserta paragliding dari 10 negara yakni Belarusia, China, Hongkong, Philipina, Singapura, Serbia, Jepang, Inggris, Korea Selatan dan Indonesia bisa ikut menikmati wisata bawah laut Bunaken. "Saya mengajak para peserta paragliding untuk berwisata menikmati panorama alam bawah laut di Bunaken," ucap Usulu. Penutupan PGAWC tahun 2017 digelar dalam bentuk malam seni dan budaya Manado. Rata-rata para peserta paragliding mengagumi dan mengaku terpesona dengan keramah-tamahan masyarakat Manado. "Saya sangat senang dan menyukai Manado, kedepan saya akan mengajak saudara-saudara saya untuk datang ke Manado," ujar Miss Kamara, peserta dari Serbia yang tampak enjoy menikmati tarian katrili yang disiapkan pihak panitia. Dalam kompetisi ketepatan mendarat tingkat dunia dunia yang dilaksanakan di Taman Hutan Rakyat (Tahura) HV Worang Gunung Tumpa Manado tersebut, Indonesia berhasil menyabet hampir semua piala, disusul Korea Selatan. Untuk kategori beregu tim Indonesia mendapat juara 1 dan 3, sedangkan juara ke 2 diraih tim Korea Selatan.(eres)

DIBUTUHKAN PERUSAHAAN PENERBITAN YANG SEDANG BERKEMBANG MEMBUTUHKAN TENAGA ACCOUNT EKSEKUTIF (AE) SYARAT:

-

PRIA/WANITA USIA MAX 30 TAHUN BERPENAMPILAN MENARIK PENDIDIKAN SMA BERKOMUNIKASI BAIK & MAMPU BEKERJA SAMA TIM - MEMPUNYAI KENDARAAN RODA DUA/SIM C - DIUTAMAKAN BERPENGALAMAN KERJA DI MEDIA

LAMARAN DITUJUKAN KE ALAMAT MEGA SMART VIII NO.7 KAWASAN MEGA MAS BOULEVARD MANADO, TELP (0431) 841060, PALING LAMBAT 1 MINGGU SETELAH PENGUMUMAN INI TERBIT

HUBUNGI SDR. DIDI (085145777735)

PEMBELIAN Arloji/Jam bermerk Rolex,Omega,Cartier,Ebel,dll dengan se-gala kondisi dengan harga tidak terbatas.TERIMA BELI SEMEN-TARA.Hub:J.E& CAKUNG.Tidak melayani SMS.Terima 24 Jam. Hp:0852 4059 8888 / BBM : 73MS B0ND

FINANCE Pinjam Dana Cepat..?? Jaminan BPKB.Angsuran bermasalah..?? Take Over Kredit..??Kurang dana beli mobil/motor..??Juga

melayani kredit modal kerja jaminan sertifikat rumah/ta-nah.PROSES CEPAT.Hub: Adi 0823 9439 6006 Kost Exclusive fasilitas AC,Non AC,TV,Furniture,Kamar mandu/WC dalam.Jl.Sam Ratulangi ( depan jl.pertigaan lampu me-rah),dpn Hotel Galaxy.Harian/Mungguan.Hub. 0853 9964 0234

ELITA PROPERTY DijualtanahdipusatkotaManadoLT.3000 &4000m2. Harga Mena-rik.Hub.0851 0136 9886/0812 4288 4555

Dikontrakkan rmh mewah Manimbang 5KT,5KM,AC,Garasi 2 mobil,halaman luas parkir muat 10 mobil.Harga menarik. Hub: 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dikontrakkan rmh blkng RS Kan-dow Malalayang,2KT ada kamar mandi dlm,perabot,garasi, PAM, sumur.Harga 17,5jt/thn. Hub. 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dijual tanah Manimbang LT.400 / 3200/1Ha,view laut kota Manado.Harga bagus.Hub: 0851 0136

9886 / 0812 4288 4555

LOWONGAN KERJA

SEWA EXCAVATOR

SOLID GROUP Perusahaan di bidang Jasa Keuangan membutuhkan KONSULTAN ANA-LIS. Benefit: Gaji pokok,Reward,Bonus.Ketentuan : Pria/ Wanita min. 18thn,pend.min.SMU/SMK.Walk

Excavator mini. Hub.0813 4033 9205 Valent.

KOST TERIMA KOST HARIAN / mingguan / bulanan.Full AC,TV,Fasilitas Lengkap. Dikontrakkan 2 ruangan kantor depan PJR Samrat.Hub.0852 4088 6111/0811 436 111

SALESMAN DICARI/DIBUTUHKAN Salesman.. Usaha Dibidang Hp, Accessories elektronik dll mempunyai motor untuk kota Manado. Hub. 0811430115

Interview Senin ~ Jumat ( 09.00~15.00) CP:CAHYO (0823 4525 7712)

SPA & MASSAGE EXOTIC SPA MENGHADIRKAN LAYANAN PIJAT PANGGILAN KHUSUS KE HOTEL DENGAN TENAGA WANITA BERSIH, CANTIK,MUDA ,PROFESIO-NAL,RAMAH & SOPAN.PASTI PUAS & TIDAK KECEWA. HUB: 0823 4788 8621

JUAL PAJEKO DIJUAL KAPAL IKAN ( PAJEKO) SIAP PAKAI.Spek ukuran P:21m

/ Lebar : 4 m (body baru),pukar/ jaring 250x50m,mesin 2x40PK mu-lus,wings,genset,alcon,surat ijin lengkap.Harga 215jt NEGO.Hub.0852 9872 9467 / 0813 5602 1185

HEWAN PELIHARAAN JUAL ANJING RAS,GOLDEN,SHITZU,HERDER, PUDLE,DLL.HP.0853 9753 2787 / 0853 9494 2829.TONDANO


SELASA 21 MARET 2017 NOMOR 3189 TAHUN XI

TAHUN 2017 ini, Seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diminta untuk bisa menyelaraskan program dan kegiatan SKPD Kotamobagu, agar setiap pelaksanaan perencanaan pembangunan diawal tahun. Bisa menjadi bahan masukan penentuan program prioritas guna menyempurnakan rancangan awal rencana kerja SKPD 2017. Dengan memperhatikan sinkronisasi dan sinergitas antara rencana program dengan rencana kegiatan masyarakat . Sehingga dalam penyusunan suatu perencanaan pembangunan dapat berjalan dengan efektif, efisien dan proporsional, berdasarkan usulan hasil Musrenbang Kecamatan 2016. Hal ini disampaikan Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara, dalam Pertemuan Forum SKPD, yang digelar di Gedung Cempaka putih,Kelurahan Mogolaing Kecamatan Kotamobagu Barat, Senin (20/3) kemarin. “Dengan begitu akan ada kesesuaian prioritas pembangunan nasional maupun prioritas pembangunan tingkat provinsi,” tandas Walikota. Walikota juga berharap melalui kegiatan itu dapat menghasilkan rencana kerja dari tiap SKPD. Olehnya ia meminta kepada semua SKPD agar dapat memperhatikan hasil Musrenbang tingkat kecamatan sebagai bahan untuk menyempurnakan rancangan rencana kerja kedepannya. “Saya juga juga meminta kepada semua SKPD agar setiap usulan perencanaan program dan kegiatan dapat memperhatikan aspek pemerataan, keterpaduan program, kebutuhan rill masyarakat, visi misi serta tetap berpedoman pada isu strategis dan arah kebjakan yang

ADVERTORIAL

termuat dalam RPJMD,” ujar Perempuan ayu berjilbab ini. Walikota menjelaskan, usulan yang didapat dari Musrenbang Kecamatan merupakan usulan prioritas dari bawah dan akan dipertemukan serta dipadukan dengan kegiatan dan program dari semua SKPD yang mengacu pada RPJMD Kotamobagu. Untuk itu, walikota berharap, semua pihak bisa terlibat dalam kegiatan ini, seperti camat, lurah, tokoh masyarakat, akademisi dan yang lain agar bersama-sama SKPD dilingkungan Pemkot Kotamobagu membahas prioritas program pembangunan 2017. “Tujuannya menselaraskan program dan kegiatan SKPD dengan usulan program kegiatan prioritas hasil musrenbang kecamatan,” tuturnya. Proses perencanaan melalui kegiatan forum SKPD Kotamobag yang dilaksanakan saat ini kata Tatong, merupakan perwujudan dari amanat UU nomor 25 Tahun 2004, tentang sistem perencanaan pembangunan nasional, dan UU Nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah, serta UU Nomor 33 tahun 2004, tentang perimbangan keuangan antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. “Selain sebagai forum diskusi antar SKPD yang mempunyai kesesuaian urusan bersama dengan masyarakat, forum SKPD juga untuk mempertajam indikator, serta target program, dan kegiatan SKPD, sesuai dengan tupoksinya. Selain itu menyelaraskan seluruh program dan kegiatan antar SKPD, dalam rangka optimalisasi pencapaian sasaran prioritas pembangunan daerah,” jelasnya. (adve/yede).

PELAKSANAAN pertandingan Volly Ball Putra se Sulutgo, memperebutkan Piala Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP ditutup dengan resmi Minggu (19/ 3) kemarin. pelaksanaan turnamen ini juga, masih dalam rangkaian peringatan HUT 1

Tahun Kepemimpinan H2MBersinar. Dalam penyampaiannya Bupati H Herson Mayulu SIP yang didampingi oleh Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt, mengatakan turnamen volly Ball Putra ini, menjadi inspirasi dari kalangan generasi muda Bolsel.

“Saya bersama pak Iskandar mengucapkan terima kasih atas terselengggaranya turnamen ini. Semua berjalan dengan sukses, dengan menampilkan tim Volly Ball dari berbagai daerah terbuka untuk Sulutgo,” ungkap Bupati. Pada pelaksanaan penutupan

tersebut, juga dihadiri oleh Mantan Walikota Manado Jemmy Rimba Rogi. “Tim yang sudah menang dalam komeptisi ini, saya ucapkan selamat. Pertahankan kemampuan yang sudah dimiliki, agar bisa menjadi bibit-bibit yang potensial untuk daerah dan bangsa,” terangnya. (adve/cepe)


SELASA 21 MARET 2017 NOMOR 3189 TAHUN XI

Pesona para artis berdarah Timur Tengah DUNIA hiburan Indonesia tidak hanya digandrungi oleh artis berwajah asli Indonesia dan blasteran. Ada juga artis berdarah Timur Tengah yang punya garis wajah khas. Artis-

SENK Lotta.

ELANTIKAN Pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabu-paten Boltim dan pengurus BKMT Keca-matan Kotabunan, periode 20172022 yang dilaksankan Senin (20/3) di halaman Masjid Annur Desa Bulawan Satu, Kecamatan Kotabunan, sukses digelar. Kegiatan yang dirangkaikan dengan zikir akbar serta Milad 36 BKMT di apresiasi Bupati Sehan Landjar. "Saya sebagai kepala daerah sangat

P

RAZZ Florean

berterima kasih atas segala dedikasi dan upaya dari warga Boltim yang tidak henti-hentinya membangun satu organisasi yang tidak mengenal lelah, " ungkap Landjar. Meskipun tentunya hal ini menyita waktu, tenaga dan materi, tapi ini merupakan perniagaan dengan Allah SWT. Ini yang namanaya berdagang dengan Allah. Kalau berdagang orang tentu ada untung dan ruginya, tapi kalau berdagang dengan Allah untung terus tidak ada

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

artis berwajah Timur Tengah juga tidak kalah menarik dari mereka yang berwajah blas-teran. Mengawali karier dari model atau sekadar iseng-iseng mengikuti casting, mereka yang berdarah Timur Tengah kini banyak yang merambah dunia film, sinetron dan presenter. Meski dari segi warna kulit sama dengan mereka yang berasal dari Asia, pesona keturunan Timur Tengah punya tempat tersendiri. Rata-rata artis keturunan Timur Tengah mempunyai hidung man-cung, dan bentuk wajah seperti alis, mata yang tegas. Ternyata di balik itu ada cerita dari Razz Florean, Senk Lotta dan Bobby Maulana soal sulitnya mendapatkan job. Perjalanan karier mereka tak semulus yang dikira. Bagaimana cerita mereka? Pesona artis keturunan Timur Tengah mencuri

ruginya. "Jadi waktu yang telah kalian dikorbankan datang ke majelis zikir seperti ini adalah perniagaan dengan Allah. Mudah-mudahan pertmuan kita hari ini akan menjadi rahmad dara berakah serta Insya Allah kita akan tergolong orangorang beriman, " ujar Landjar. Sementara Sangadi Bulawan Satu selaku ketua panitia kegiatan pelantikan BKMT Boltim dan BKMT Kecamatan Kotabunan, Haris Lasambu mengatakan keha-

perhatian para casting director. Salah satunya Sanjay Mulani, yang merupakan casting director MD Pictures. Sanjay mengatakan hadirnya para pemain berwajah Timur Tengah memang sangat menguntungkan. Menurutnya, sangat seimbang untuk seorang aktor dan aktris. “Menguntungkan sih, sangat. Walaupun mungkin Indo di atas mereka ya. Sebetulnya sih balance sih. Balik lagi, good looking dan enak dilihat di kamera, angle semuanya pas, itu yang dicari sih. Mau itu Indo atau Timur Tengah, atau Indonesian lokal, I’m oke,” ucap Sanjay saat berbincang dengan detikHOT di MD Place, Kuningan, Jakarta Selatan. Melihat hadirnya Nabila Syakieb, Shireen Sungkar, Fachri Albar, dinilai Sanjay memang punya wajah yang menjual. Membandingkan dengan keturunan Indo, semua tergantung dengan peran. “Kata-katanya bukan menguntungkan mungkin ya, kalo di kita, kita emang lebih suka Indo sih ya. Atau Indonesia banget. Kayak Shireen itu kan Timur Tengah tapi lebih ke Indonesia kan

diran BKMT diharapkan mampu berperan dalam setiap bidang kehidupan, mampu memberikan warna kesejukan serta semangat cinta akan kebenaran dan keadilan. "Saya mengharapkan dengan BKMT, akan terbentuk ibu-ibu yang bukan hanya berhasil dalam organisasi, tapi mampu mendidik anakanak menjadi generasi cerdas, peduli terhadap ketentuan dan aturan yang terbingkai dalam nuansa syariat Islam yang diberla-

jatuhnya,” jelasnya. “Sebenernya gini loh, aku tidak mengatakan aku lebih memilih Indo atau Timur Tengah. Aku nggak ada spesifikasi sih kalo untuk kategori. Asal good looking, aku mencari emang masuk ke perannya,” tambah Sanjay. Untuk artis berdarah Timur Tengah karakter lembut dan kerasnya sangat mumpuni. Balik lagi, ssmua juga dilihat dari kebutuhan. “Kalau aku lihat Timur Tengah itu tajam ya, maksudnya matanya tajam, hidungnya segala macamnya juga tajam dan bagus aja sih kalau untuk di kamera. Mereka keliatan tajam semua memang bagus,” puji Sanjay. Sebagai casting director, Sanjay juga meng-andalkan rasa dan enak tidaknya artis tersebut berada di sepan kamera. Enak dilihat menjadi syarat utama. SUKA HURA-HURA Banyak yang menilai, artis turunan Timur Tengah hobi hurahura. Menanggapi hal itu, Fanny Ghassani punya penjelasan lain. Baca: Pesona ( Halaman 10 )

kukan, " ungkapnya. Diketahui, yang menjabat ketua BKMT Boltim Ny Titiek Mamonto Gumalangit, dan ketua BKMT Kecamatan Kotabunan diketuai Karmila Miolo. Hadir pula dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Rusdi Gulangit pengurus BKMT Provinsi Sulut, Ketua MUI Boltim, Ketua NU Boltim, Anggota Dewab Boltim, Kapolsek Kotabunan, Koramil Kotabunan, Pimpinan SKPD, Camat se Boltim, Sangadi se Boltim serta masyarakat warga Kecamatan Kotabunan.(adve)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


10 SELASA 21 MARET 2017

Beranikah anda berayun di tepi Jurang Enrekang?

AH siapa bilang perjalanan di Sulawesi Selatan itu hanya soal ketenangan? Sebagai antonim dari deru ombak Tanjung Bira, juga senyap Rammang Rammang, Bukit Cekong menawarkan sensasi perjalanan berbeda lewat swing extreme. Ayunan yang ditempatkan di tepi jurang menganga pada ketinggian sekitar 150 meter ini tentu sanggup menghadirkan adrenalin. Bagaimana tidak, kamu akan merasakan sensasi terhempas dengan kaki yang tak bisa menjejak.

Otomatis hanya dua tali di kanankiri yang jadi tumpuan. Tak semata aliran adrenalin saja yang dihadirkan, melainkan juga decak kagum akan panorama menawan Gunung Nona tepat di depan mata. Ya, Kabupaten Enrekang memang tersohor akan bentang bukit sambung menyambung yang ciptakan pemandangan dramatis. Di samping sebagai area balap motor cross, Bukit Cekong kini punya identitas baru sebagai rumah

wahaya ayunan pada ketinggian ratusan meter. Seru, sayang sekali kiranya bila kamu sampai melewatkan tempat yang satu ini ketika singgah di Sulawesi Selatan. Seperti dimuat kesiniaja.com, hanya dengan membayar Rp.15 ribu kamu sudah bisa merasakan sensasi berayun dan menggantung sembari menikmati elok panorama dari puncak Bukit Cekong. Dengan sensasi yang demikian, setidaknya ini mesti kamu coba minimal sekali seumur hidup, bukan?(btgc)

Pesona ... Dari Halaman 9 Senin (20/3) Fanny mengatakan semua artis yang punya materi dirasa wajar jika memiliki kesenangan tertentu. Itu sudah menjadi hak mereka yang punya penghasilan lebih. “Hura-hura sih nggak. Sepertinya sudah hal biasa orang yang punya materi lebih kemudian memanjakan diri. Bukan Arab aja,” ucap Fanny. “Siapapun orangnya kalau banyak uang pasti juga maulah memanjakan diri dengan liburan atau hobi mahal atau belanja barang mahal. Bukan berarti ini hal baik atau buruk ya. Ini hak orang tersebut,” lanjutnya. Selain sebagai artis, Fanny kini juga sedang memulai untuk belajar berdagang. Akan tetapi, dirinya belum siap meninggalkan dunia

akting. “Aku ada usaha lain tapi ya masi baru-baru aja. Jadi masih belajar. Mau dagang tapi belum siap meninggalkan akting,” tutup Fanny. SULIT BERSAING Lahir di Indonesia dan menyandang kewarganegaraan Indonesia, menjadi ‘tiket’ untuk Razz Florean berkecim-pung di dunia hiburan. Punya wajah ala Timur Tengah ter-nyata tetap tidak mudah bersaing di industri tersebut. Menurut pemeran Amih Sarah dalam sinetron ‘Inayah’ itu artisartis berwajah asli Indonesia justru jadi saingan utama. Kalau untuk artis berwajah Indo, Florean masih merasa sama. “Ehm persaingan sih memang wajah Indonesia,

mayoritas film Indonesia. Untuk oriental atau Indo susah banget, justru mereka yang tereliminasi. Untuk saat ini sama aja,” ujarnya. Termasuk juga bila membicarakan soal honor. Menurut Florean, wajah tidak menjadi faktor utama. “Kalau honor tentatif, tergantung peran. Honor nggak lihat dari tampang tapi lihat dari peran,” ungkap perempuan yang memang ingin menjadi artis. IDENTIK DENGAN DAGANG, Banyak orang Arab diidentikkan mencari nafkah dengan berdagang. Akan tetapi, Bobby Maulana justru tertarik menjadi artis. “Emang keluarga gue dagang semua, tapi entah kenapa gue klop aja di dunia

entertainment. Terus jiwa dagang gue juga ada kok,” ucapnya sambil tertawa saat berbincang dengan detikHOT di Rusun Bidara Cina, Jakarta Timur. Menurutnya, apapun pekerjaan yang jadi pilihannya yang terpenting halal. Beruntung pria yang tergabung dalam ‘Trio Uburubur’ itu mempunyai keluarga yang memberinya kebebasan. “Mereka bebaskan gue untuk nyanyi, shooting, anything pokoknya selama itu posistif dan halal dan bini gue mencintai pekerjaan gue ya oke. Karena pekerja itu adalah yang mencintai pekerjaan,” ujar Bobby. Bobby pun berujar, orang keturunan Timur Tengah yang suka hurahura berasal dari keluarga kaya. Menurutnya, ciri khas yang diidentikkan dengan keturunan asal Timur Tengah

tidak semuanya bisa dia lakukan. Bobby sebenarnya mempunyai darah keturunan Pakistan. Akan tetapi, bentuk wajahnya tidak beda jauh dari turunan Timur Tengah. Punya wajah keturunan punya keuntungan sendiri. Salah satu yang paling diakui menjadi nilai jual adalah wajah. “Beda aja muka kita, ada ciri khasnya. Muka kita jadi beda aja tapi selebihnya sama aja,” kata Bobby kepada detikHOT di Rusun Bidara Cina, Jakarta Timur. Tapi untuk urusan job, dikatakan Bobby semua tergantung dari rezeki. Ada kalanya dia mudah mendapat job, ada juga saatnya sulit. “Balik lagi ke rezeki cuma kita ini gimana memaknai sebagai pemberian dari Allah memang kita syukuri dengan

gue terlahir seperti ini, mudah buat jualan gue juga di entertainment. Punya ciri khas di entertainment,” pungkasnya. Hidung mancung, mata belo dianggap pria berusia 28 tahun itu mempunyai manfaatnya. Dengan kelebihan yang dimilikinya, Bobby hanya bisa bersyukur. PESAN ORANGTUA Senk Lotta memiliki darah keturunan Timur Tengah yang terciri jelas dari wajahnya. Lahir di Uzbekistan, Lotta mengawali karier di dunia hiburan dari modeling. “Saya mulai modelling, dari umur 14 tahun. Pertama dari Uzbekistan saya dapat kontrak di Korea, terus ke Hong Kong, dari Hong Kong ke Jepang, lalu ke Indonesia. Kita dapat kontrak untuk setahun dan dua tahun ke

depan,” cerita Lotta kepada detikHOT ditemui di Studio PO, Mampang, Jakarta Selatan. Sampai akhirnya dia mendapat kontrak dengan agency di Indonesia dan mene-tap di sini setelah menikah dengan Fauzi Baadilah. Perempuan bernama lengkap Lotta Aleksandrovna Senk itu, lahir dari rahim seorang ibu yang berasal dari Mongolia dan ayahnya berasal dari Jerman. Punya wajah yang Timur Tengah, ibunda mempunyai pesan khusus untuk Lotta. Tidak ada larangan, hanya saja ibunda berpesan soal menjaga penampilan “Larangan nggak ada sih. Ya yang penting harus kontrol diri. Kalau Mamaku sih bilang bajunya jangan terlalu terbuka,” aku perempuan kelahiran 27 tahun silam itu.(deth)


MINAESA MINSEL Sabet 6 medali di Bali, Paruntu apresiasi prestasi atlet PRESTASI yang diukir dua atlet menembak asal Minahasa Selatan (Minsel), yakni Fransisca (Icha) Siagian dan Intan Angelica Ciayadi (Chenchen) di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Menembak yang baru-baru ini dilaksanakan di Bali, memberi kebanggaan tersendiri bagi Kabupaten Minsel dikancah Nasional. Bahkan prestasi dengan menggondol 6 medali diajang Kejurnas Menembak ini, Icha dan Chenchen sapaan akrab kedua atlet tersebut, mendapat apresiasi langsung dari Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu SE dan menyatakan dukungan bagi kedua atlet tersebut hingga ke kancah internasional. “Saya memberikan apresiasi atas prestasi yang ditorehkan Icha dan Chenchen. Mereka berdua sudah merupakan duta olahraga, aset Minahasa Selatan di cabang olahraga menembak, dan pastinya menjadi kebanggaan masyarakat Minahasa Selatan. Prestasi seperti ini kiranya dapat dipertahankan bahkan keduanya bisa berkompetisi ditingkat internasional,” ujar Bupati yang akrab disapa Tetty Paruntu ini didampingi Ketua Dekab Minsel Jenny Johanna Tumbuan saat berjumpa langsung kedua atlet tersebut di Amurang Adapun 6 medali yang berhasil diraih kedua atlet tersebut dalam Kejurnas Menembak di Bali ialah Medali Emas Junior Perorangan Zona Indonesia Timur, Medali Perak Junior Perorangan Open Turnamen, Medali Perak Junior Beregu Open Turnamen, dan Medali Perak Junior Beregu Zona Indonesia Timur yang diraih Fransisca Siagian. Sedangkan Intan Angelica Ciayadi berhasil membawa pulang Medali Perak Junior Beregu Open Turnamen dan Medali Perak Junior Beregu Zona Indonesia Timur.(try-31)

minahasa Cuaca ekstrim, Ivansa ingatkan warga siaga 1X24 jam BEBERAPA wilayah di Manado seperti Karombasan, Sario, Perumahan Citraland mengalami bencana banjir dan disertai adanya pohon tumbang akibat cuaca ekstrim, Senin (20/3) kemarin. Menanggapi hal tersebut, maka Wakil Bupati Minahasa Ivan SarunIVAN Sarundajang dajang (IvanSa) menyampaikan gar warga selalu siaga 1X24 jam seiring dengan kondisi cuaca yang ekstrim. “Saya bersyukur tidak menerima laporan secara resmi, baik Lurah, Camat, Dinas dan Badan terkait tentang adanya banjir ataupun longsor di wilayah Minahasa. Namun, dengan adanya banjir di wilayah Manado, diingatkan kepada Lurah/Hukum Tua, Camat, BPBD dan instansi terkait lainnya harus siaga. Sekali lagi aaya harapkan untuk siaga dan sikap antisipatif maupun proaktif harus dikedepankan,” ujar Ivansa. IvanSa menghimbau, kepada masyarakat yang tinggal di lokasi rawan bencana, baik bantaran sungai, wilayah perbukitan, tebing dan dataran rendah untuk waspada. “Saya mengajak kita semua memperhatikan sekeliling rumah, mengecek dan memastikan bahwa areal tempat tinggal aman dari bencana. Apabila ada indikasi rawan, segera laporkan ke aparat terkait seperti Pala, Lurah/ Hukum Tua maupun Camat,” pungkas Wabup seraya minta seluruh Camat dan Lurah agar handphone aktif terus guna koordinasi yang baik antara warga dan pemerintah.(erbe)

minut Dispar cari investor kembangkan pariwisata di Likupang POTENSI pariwisata Minut menjadi perhatian serius dari pemerintah pusat maupun Pemprov Sulut. Hal ini terlihat dimana pada tahun ini pemerintah provinsi telah menetapkan wilayah Likupang sebagai daerah destinasi wisata yang dikembangkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pariwisata. Dengan adanya lampu hijau dari Pemprov Sulut, maka langsung ditindaklanjuti oleh Dinas Pariwisata (Dispar) Minut dengan lebih memfokuskan pengembangan pariwisata di wilayah Likupang. “Pada tahun ini, program pariwisata Minut akan kami fokuskan ke wilayah Likupang,” ujar Kepala Dispar Minut Theodora Luntungan kepada wartawan, Senin (20/ 3) kemarin. Lanjut dikatakan Luntungan, Pemprov Sulut telah menjalin kerjasama dengan pihak investor Minahasa Permai Resort Development (MPRD). Namun tidak menutup kemungkinan pihak Dispar Minut juga akan mengundang investor lainnya untuk bisa menanamkan investasi di wilayah tersebut mengingat luasan daerah yang besar untuk dikembangan menjadi objek wisata. “Wilayah Likupang sangat besar dan banyak dengan objek wisata terlebih bahari. Untuk itu, pihak swasta atau investor akan kami undang untuk menanamkan investasinya di Likupang,” tambahnya. Diketahui, Wagub Sulut Drs Steven Kandouw dalam rapat dengan Bupati Minut Vonnie Panambunan bersama pihak investor MPRD telah menetapkan Likupang sebagai wilayah KEK pariwisata. Kandouw menjelaskan jika hal ini telah didukung oleh Presiden Jokowi, sehingga tentunya Pemprov akan langsung action dalam merealisasikan hal ini. “Dampak ekonomi tidak usah diragukan lagi, PAD daerah, Lapangan Kerja, dan daya tarik wisata Marina tentu akan memberikan kontribusi positif bagi laju pertumbuhan ekonomi.” terangnya. Sementara itu Bupati Minut Vonnie Panambunan saat dimintai keterangan mengatakan sangat antusias dengan rencana pengembang pariwisata di Minut. Menurut Panambunan, Pemkab dan masyarakat Minut sangat senang, dan berterima kasih juga menyambut baik rencana pengembangan pariwisata oleh Pemprov Sulut yang bekerja sama dengan pihak investor, dalam rencana pembangunan KEK Pariwisata di Minut. “Tentunya hal ini akan meningkatkankonomi dan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat Minahasa Utara,” ujar VAP.(gebe)

SELASA 21 MARET 2017

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

11

Dewo tantang SVR Minta keluarkan SK Plt DPD II Partai Golkar Minut

DENNY Wowiling.

Airmadidi—Partai Golkar di Minut dinilai warga sudah mulai retak. Ini dikarenakan adanya dua kubuh yang mendukung Stevanus Vreke Runtu (SVR) dan Christiany Eugenia Paruntu menjadi Ketua DPD I Golkar Sulut. Bahkan rusaknya partai berlambang Pohon Beringin ini mulai dimanfaatkan oleh oknum-oknum politik yang menginginkan kehancuran Partai Golkar. Melihat hal itu, Ketua DPD II Golkar Minut, Denny

DANA DESA

Wowiling pun langsung angkat bicara. Bahkan dirinya menantang Ketua DPD I Stevanus Vreeke Runtu (SVR) untuk segera mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pelaksana tugas (Plt) Ketua DPD II Golkar Minut. “Saya mendesak pak SVR selaku Ketua DPD I agar mengeluarkan SK Plt terhadap posisi Ketua Golkar Minut. Saya berada di partai ini bukan untuk memperkaya diri, melainkan membesarkan

partai di tanah Minut ini. Dan partai sudah mengetahui bagaimana kontribusi yang sudah saya besarkan,” tegasnya kepada wartawan, Senin (20/3) kemarin. Dirinya sangat disayangkan ketika ada sejumlah kader yang beramai-ramai mengadakan pertemuan dengan pengurus partai lain untuk membahas masalah internal yang terjadi di partainya. Bahkan menurutnya, pengajuan 7 pengurus

kecamatan ke DPD I itu tidak mendasar. Pasalnya surat yang seharusnya ditandatangani ketua, tapi ditandangani oleh sekertaris bahkan bendahara. “Marilah teman-teman untuk bertarung secara fair. Kita tunjukan ide dan gagasan yang cemerlang demi kebesaran partai. Sejauh ini partai dan masyarakat sudah mengetahui dedikasi dan pengabdian saya terhadap Golkar. Saya siap melepaskan kepimpinan partai ini jika itu dikehendaki DPD I,” terang Wakil Ketua Dekab Minut itu.(gebe)

PARIPURNA

Sudah masukkan LPJ, 5 desa akan terima Dandes 3 tahap Airmadidi—Pada tahun 2016 kemarin, Dana Desa (Dandes) Rp1,2 miliar belum bisa direalisasikan Pemkab Minut melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinsos PMD) kepada 5 desa, karena belum memasuk laporan pertanggungjawaban (LPJ). Namun itu sudah diselesaikan oleh ke 5 desa tersebut dengan memasukkan laporan LPJ pada awal bulan Maret ini. Hal ini dikatakan oleh Kepala Dinas Sosial dan PMD Minut, Cakrawira Gundo kepada wartawan Senin (20/3) kemarin. 5 desa yang belum memasukkan LPJ tersebut yakni Desa Paniki Baru, Likupang 2, Tumaluntung, Watutumou 3 dan Kolongan. “Kelima desa ini sudah memasukkan laporan penggunaan anggaran mereka dan berhak menerima dana desa pada tahun ini,” ujar Gundo. Lanjut dikatakannya, jika desa lainnya menerima anggaran hingga 2 tahap pada tahun ini, namun berbeda dengan kelima desa tersebut dimana penyaluram dilakukan 3 tahap. Tahap pertama kelima desa ini akan menerima dana sesuai dengan anggaran yang seharusnya disalurkan pada tahap kedua pada tahun kemarin. “Dana yang tidak mereka terima tahun kemarin pada penyaluran tahap kedua, akan diberikan pada tahap pertama tahun ini. Sementara desa lainnya akan menerima anggaran yang baru sesuai pagu yang sudah ditetapkan tahun ini,” jelas Gundo. Diketahui, anggaran Dandes 2017 untuk Minut mengalami kenaikan dari Rp75,6 miliar menjadi Rp96,8 miliar untuk 125 desa. Dana desa ini akan diberikan sesuai alokasi dasar 90 persen dan 10 persen untuk alokasi formula. Untuk pencairan anggaran desa ini, diwajibkan setiap desa membuat APBDes. Dipastikan penggunaan dana ini akan disalurkan pada bulan April 2017 ini.(gebe)

LKPJ Walikota Tomohon TA 2017 diajukan ke DPRD

PENYERAHAN buku Laporan Keterangan Pertanggungjawaban oleh Walikota Tomohon kepada Ketua DPRD Kota Tomohon.(foto: ist)

Tomohon—Rapat Paripurna DPRD dalam rangka Pengajuan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak tahun anggaran 2016 digelar. Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tomohon Ir Miky Wenur didampingi Wakil Ketua DPRD Kota Tomohon Carrol Senduk SH dan Youdy Moningka SIP. Walikota Tomohon menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada segenap anggota DPRD Kota Tomohon yang telah melaksanakan pembahasan dan memberikan rekomendasi terhadap LKPJ Walikota Tomohon tahun anggaran 2016. Dalam LKPJ ini perlu diketahui lanjutnya, pencapaian program dan kegiatan dalam pelaksanaan

APBD tahun 2016 yang lalu, tidak terlepas dari mekanisme pengelolaan keuangan Pemkot Tomohon yang telah mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selang dua tahun. Ini adalah upaya yang telah dilakukan Pemkot Tomohon dalam mengoptimalkan pendapatan keuangan meliputi, memantapkan kelembagaan dan sistem operasional pemungutan pendapatan daerah, meningkatkan pendapatan daerah dengan intensifikasi dan ekstensifikasi. “Selain itu juga meningkatkan koordinasi secara sinergis di bidang pendapatan daerah dengan pemerintah pusat dan pemerintah propinsi untuk peningkatan dana perimbangan terutama, Dana Alokasi Khusus dan Lain-lain Pendapatan Daerah yan Sah,” terang Walikota. Lanjutnya, upaya lain juga

meningkatkan kinerja BUMD dalam upaya peningkatan kontribusi secara signifikan terhadap pendapatan daerah, Meningkatkan pelayanan dan perlindungan masyarakat sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak daerah dan retribusi daerah, Meningkatkan peran dan fungsi SKPD penerima PAD dalam peningkatan pelayanan dan pendapatan; dan Meningkatkan pengelolaan barang milik daerah dan keuangan daerah. “Berdasarkan Peraturan Daerah Kota Tomohon nomor 4 tahun 2015 tentang APBD Kota Tomohon tahun anggaran 2016 dan peraturan Daerah Kota Tomohon nomor 5 tahun 2016 tentang Perubahan APBD Kota Tomohon tahun anggaran 2016. Baca: LKPJ ( Halaman 12 )

FSPG 2017

Mitra dipercayakan tuan rumah, Sumendap dilantik jadi Ketum Ratahan—Panitia Festival Seni Pemuda Gereja (FSPG) se-Sinode GMIM resmi dilantik di Gereja GMIM Tosuraya Wilayah Ratahan, Minggu (19/3) lalu. Iven akbar tahunan ini menetapkan wilayah Ratahan atau Kabupaten Mitra sebagai tuan

rumah dan dipastikan siap menampung ribuan peserta yang bakal tumpah ruah pada bulan September nanti. Bupati Mitra James Sumendap SH, dipercayakan menjadi Ketua Panitia pelaksana yang dilantik Ketua Pemuda Sinode GMIM Toar Pangkey

sekaligus menjadi kadim dalam peribadatan tersebut. Dilantiknya panitia juga disertai dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) dengan tertera 50 orang panitia umum dari perwakilan 11 jemaat yang ada di wilayah Ratahan. “FSPG adalah bentuk kesa-

ksian pemuda GMIM dalam mengaktualisasikan diri dalam pelayanan. Beberapa kegiatan meliputi paduan suara, vocal grup, CCA, teater, solo dan band rohani,” ujar Pangkey. Bersamaan dengan kegiatan ini, Pangkey meminta agar

wilayah Ratahan yang ditunjuk sebagai tuan rumah, mampu melaksanakan dengan baik. “Kami harapkan setiap tahun ada progres dalam pelaksanaannya. Baca: Mitra ( Halaman 12 )

PROGRAM

Sumendap janjikan pekerja sosial di Mitra bakal dapat tunjangan Ratahan—Bupati Mitra James Sumendap SH sangat peduli dengan kegiatan sosial. Terbukti, para pekerja sosial di Mitra bakal mendapatkan tunjangan pada tahun 2017 ini. Hal ini bertujuan untuk menyemangati para pekerja sosial untuk terus berkarya buat Mitra Hebat dan sejatera. Bupati Mitra mengatakan, pekerja sosial merupakan bagian dari pekerjaan sampingan yang secara sukarela mendedikasikan diri untuk kegiatan sosial. “Memotivasi para pekerja sosial di Mitra, mereka akan

mendapatkan insentif Rp250 ribu perbulan pada anggaran APBD Perubahan 2017,” kata Sumendap saat memberikan sambutan pada pertemuan dengan Pekerja Sosial di Wisata Lamet pekan lalu. Dirinya menuturkan, pekerja sosial memang mempunyai fungsi 95% dalam membantu korban bencana, untuk itu wajib diberikan bantuan finansial. “Saya berikan apresiasi tugas para pekerja sosial yang dikoordinir oleh Dinas Sosial, begitupun koordinator maupun operator dan pendamping baik PKH, KUBE yang bisa membantu Pemerintah

daerah dalam menanggulangi bencana,” jelasnya. Pemerintah kecamatan, desa maupun di lingkungan wajib berkoordinasi dengan para petugas agar penerima bantuan memang mereka yang berhak menerima dan tepat sasaran. “Dinas sosial, camat, hukum tua harus berperan aktif agar program ini jelas dijalankan karena pekerja soaial merupakan panggilan jiwa dan upahmu besar di sorga,” tandasnya.(esem)

JAMES Sumendap.


MINAESA mitra Disiplin kerja ASN harus dipertahankan & ditingkatkan BADAN Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Mitra terkait disiplin ASN, diminta untuk menjalankan aturan sesuai PP 53 tahun 2007 serta mengecek kehadiran ASN dan tentunya yang tidak disiplin sanksi harus diberikan. Hal tersebut disampaikan oleh Sekda Mitra Ir. Farry Liwe MSc disaat memimpin apel Korpri, Jumat (17/3) lalu di halaman Pemkab Mitra. Sekda dalam sambutannya menegaskan ada beberapa hal yang perlu dan menjadi perhatian perangkat daerah,antara lain penyelesaian laporan keuangan. “Saya harapkan semua dokumen yang dimintakan Badan Keuangan Daerah (BKD) kepada masing masing Perangkat daerah termasuk kecamatan dan UPT minggu ini harus tuntas, karena sudah ditargetkan sebelum 31 maret laporan keuangan pemerintah daerah 2016 sudah disampaikan ke BKD. Begitu juga dengan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) diharapkan sudah masuk, sehingga target sebelum 31 Maret LAKIP Kabupaten Mitra sudah dimasukan ke KemenPAN RB,” tegas Sekda. Kedua laporan ini harus tuntas secepat mungkin, dikarenakan perlu waktu bagi Inspektorat untuk melakukan reviuw terkait laporan keuangan dan laporan kinerja. “Sudah menjadi komitmen kita bersama bahwa laporan keuangan pemerintah daerah, yang pada tahun sebelumnya memperoleh opini WTP dari BPK akan semaksimal mungkin dipertahankan, dan Laporan kinerja sebelumnya memperoleh predikat CC dari kemenPAN RB tahun ini ditargetkan memperoleh nilai B,” terangnya. Terkait dengan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) diharapkan harus segera ditindaklanjuti karena sebelun 31 maret LKPD sudah harus diserahkan ke Dekab. “Laporan atas Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) tetap kita berkomitmen mempertahankan pencapaian nilai tertinggi,” tutupnya.(esem)

BITUNG Mantiri pimpin apel pagi ASN WAKIL Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri, Senin (20/3) kemarin, memimpin apel pagi Pemerintah Kota Bitung, bertempat di lapangan upacara lingkungan kantor Pemkot Bitung. Dalam sambutannya, Mantiri menyampaikan bahwa Pemkot Bitung akan menyiapkan outlet untuk penjualan hasil produksi pertanian yang ada di kota Bitung, agar penjualan hasil prodiksi pertanian akan meningkat dengan pesat. “Diminta kepada Dinas Perdagangan dan Perindustrian dapat menyiapkan outlet untuk penjualan hasil produksi Hydropnic yang akan dipakai oleh Pemkot Bitung,” ucap Mantiri. Lanjutnya lagi, Mantiri berharap pada hari Jumat akan dilaksanakan kerja bakti mulai dari lokasi Segerat, karena ada beberapa timbunan yang ada di bahu jalan dan ranting-ranting pohon yang harus di tebang, serta halaman-halaman rumah masyarkat kota Bitung untuk dibersihkan dan dirapikan. Sementara itu, Mantiri menjelaskan untuk setiap kita dapat merubah cara pandang untuk disiplin dalam menjalankan pekerjaan dan tanggung jawab. “Karena kalau kita menabur pikiran akan menuai perbuatan, kalau kita menabur perbuatan kita menuai kebiasaan, kalau kita menabur kebiasaan, kita menuai karakter, kalau kita menabur karakter, kita akan menuai masa depan,” jelas Mantiri.(wepe)

LPKJ ... Dari Halaman 11 Maka target pendapatan daerah ditetapkan sebesar Rp673.633.027.327 dan realisasi sebesar Rp655.531.028.793 atau dengan persentase sebesar 97,31%,” beber Walikota. Dari segi pembangunan infrastruktur, berbagai sarana prasarana jalan telah terbangun (jalan, jembatan, saluran irigasi). untuk menunjang masalah pangan pemerintah telah memprogramkan berupa peningkatan produksi komoditi padi sawah, jagung serta peralatan (alsintan) bagi petani. “Aspek lingkungan hidup berupa pencapaian kota bersih dengan pola pengangkutan sampah dari masyarakat ke TPA yang semakin baik. di bidang pendidikan, fokus utama pendidikan karakter, pendidikan vokasional dan peningkatan mutu pendidik dan tenaga pendidikan. di bidang ekonomi, pembangunan pasar rakyat melalui penataan kawasan pasar beriman,” tandasnya. Rapat paripuna DPRD ini diakhiri dengan penyerahan buku Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) oleh Walikota Tomohon kepada Ketua DPRD Kota Tomohon. Dan dihadiri oleh Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir. Harold V. Lolowang, M.Sc, para Kepala Perangkat Daerah, Para Camat dan Para Lurah Se- Kota Tomohon.(teem)

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

Polres OTT oknum ASN Diknas Minut Diduga lakukan pungli, pengurusan format a2 dari guru dimintai uang Airmadidi—Perang melawan Pungutan Liar (Pungli) yang digaungkan oleh Presiden RI Jokowi, terus dijalankan oleh Polres Minut. Buktinya, Senin (20/3) kemarin, tim Polres Minut berhasil melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) dugaan pungli yang dilakukan oleh saah satu oknum ASN berinisial MR di bagian keuangan Dinas Pendidikan (Diknas) Minut karena meminta bayaran sebesar Rp20 ribu/orang untuk pengurusan format a2 bagi guru SMA. Alhasilnya, kedatangan tim Polres Minut ini menjadi perhatian dari seluruh ASN dan pengunjung yang melakukan pengurusan berkas di Diknas Minut. Bahkan dari hasil OTT ini, petugas Intelkam Polres Minut mengamankan barang bukti uang tunai sebesar Rp600 ribu bersama daftar nama para guru yang telah memberikan uang sebesar Rp20 ribu. Terkait dugaan pungli ini Kepala Dinas(Kadis)

Pendidikan Nasional (Diknas) Minut dr Lili Lengkong yang saat itu didampingi Sekretaris Diknas Olvy Kalengkongan SPd Mpd, bendahara dan oknum MR saat dikonfirmasi yang ditemui di Kantor Polres Minut membantah kalau ada pungli di institusi yang dipimpinnya. “Kami ke sini (Polres,red) hanya untuk memberikan keterangan. Tidak ada penarikan biaya pengurusan. Hanya setiap guru mempunyai pajak dan itu yang mereka urus. Ke kantor saya saja, setiap kalian ketemu saya, saya selalu terbuka dan memberikan informasi dan berita. Kali ini tidak perlu diberitakan,” ujar Lengkong coba membujuk wartawan yang tengah melakukan usaha konfirmasi. Kapolres Minut, AKBP Eko Irianto SIK yang diwawancarai membenarkan OTT yang dilakukan anggotanya di Diknas Minut. “Dugaan pungli ini terkait penerbitan format a2 pajak. Ini

dari tingkatan SMA. Untuk SMP dan SD belum. Barang bukti yang diamankan berupa sejumlah uang tunai sebesar Rp600 ribu bersama daftar nama guru pemberi,” jelas Irianto. Lebih lanjut dikatakan Kapolres, menurut pengakuan Diknas Minut jika uang tersebut diberikan secara sukarela oleh para guru. “Namun anehnya daftar nama bersama NIP yang bersangkutan bersama nominal uang telah disediakan oleh pihak Diknas. Sementara di atasnya jelas tertera nomenklatur pemberian. Saya telah menelpon ibu Bupati dan beliau merespon baik OTT ini. Itu perbuatan tidak baik,” terang Kapolres mengutip kalimat Bupati Minut Vonnie Aneke Panambunan seraya menambahkan jika kasus ini akan tetap diproses dan sementara belum ada yang ditetapkan tersangka karena masih dilakukan pendalaman.(gebe)

SEMINAR GEREJA

Hoax sebagai pemecah persatuan bangsa

WAKIL Walikota Bitung saat menghadiri sekaligus membuka Seminar Peranan Gereja Menuju Bitung Hebat.(foto: ist)

Bitung—Bertempat di gedung Gereja GMIM Tasik Wangurer, Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri menghadiri sekaligus membuka Seminar Peranan Gereja Menuju Bitung Hebat, Jumat (18/3) pekan kemarin. Menuju Program Pemerintah Bitung Hebat, acara Seminar ini menjadi langkah yang penting dan strategis yang harus ditindak lanjuti oleh kita semua, sebagai bentuk keterpanggilan kita atas dasar rasa kepedulian dan kemanusiaan, dalam semangat dan tujuan yang sama. “Tujuan kita semua adalah menjaga dan melindungi segenap generasi bangsa ini, bersama-sama kita mewujudkan generasi yang sehat, berkualitas, dan mampu

menyumbangkan kerja dan prestasi dalam pembangunan di kota Bitung,” jelas Mantiri seraya mengatakan jika Peranan warga jemaat dalam meningkatkan wawasan kebangsaan sebagai wujud bela negara, menangkal berita hoax, penyalahgunaan narkoba serta peranan warga gereja dalam mensukseskan program Pemerintah kota Bitung menuju Bitung Hebat. Dia pun mejelaskan bagaimana cara hidup kita sebagai masyarakat dan warga gereja yang ada dikota Bitung dengan cara hidup yang menempatkan orang yang lebih tua pada posisi yang terhormat, karena orang tua yang akan menjadi pedoman kepada setiap anak-anak. “Untuk itu orang tua dapat

merubah pola hidup bukanlah anak-anak, agar dapat diikuti oleh generasi penerus bangsa Indonesia, khususnya warga Jemaat dan masyarakat di kota Bitung, dan juga jemaat dapat membentengi diri dengan iman, agar dalam penggunaan media sosial kita tidak terhasut oleh beritaberita palsu (hoax) untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,” katanya. Sementara itu, Mantiri menerima penghargaan sebagai nara sumber Seminar Peranan Gereja Menuju Bitung Hebat. Turut hadir, Sekretaris Daerah Kota Bitung Drs. Audy Pangemanan, Ketua Panitia Berti Lumempouw, serta para pejabat sipil, TNI/ Polri.(wepe)

SELASA 21 MARET 2017

12

MUSRENBANG

Walikota: Usulan prioritas selaraskan kebijakan pusat Tomohon—Bapelitbangda Tomohon menggelar Musrenbang RKPD Tahun 2018 di Kantor Walikota, Senin (20/3) kemarin. Kepala Bapelitbangda Kota Tomohon Ir Ervinz D H Liuw MSi mengatakan, penyelenggaraan musrenbang RKPD adalah pelaksanaan salah satu tahapan dalam penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah dan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah. Juga tujuan dari pelaksanaan ini adalah sebagai forum antar pemangku kepentingan untuk membahas rancangan RKPD. “Adapun sasarannya menyempurnakan dokumen rancangan RKPD sehingga menjadi dasar perumusan rancangan akhir RKPD Kota Tomohon Tahun 2018,” katanya. Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak yang didampingi Wakil Walikota Syerly Adelyn Sompotan dalam sambutannya sekaligus membuka rangkaian kegiatan mengatakan bahwa pada bulan yang lalu telah dilaksanakan musrenbang dari tingkat kelurahan sampai tingkat kecamatan dengan menggunakan aplikasi eMusrenbang, penyampaian pokok-pokok pikiran dari DPRD Kota Tomohon. “Yang mana kami yakin berbagai usulan prioritas telah ditampung, disaring dan diselaraskan dengan arah kebijakan dan strategi pembangunan baik di tingkat pusat maupun dengan provinsi, yang nantinya diharapkan dapat menjadi dokumen terpadu dengan RPJMD Lima Tahunan, kami optimis bahwa Musrenbang RKPD untuk tahun 2018 ini akan semakin memperkuat pencapaian visi dan misi Pemkot Tomohon yang kemudian akan mendukung pencapaian prioritas pembangunan di Sulut dan tentunya akan berkontribusi nyata pada tingkat nasional,” ujar Eman. “Perlu kami tekankan disini, bahwa pada RKPD tahun 2018 ini, kita akan melaksanakan RPJMD tahun yang kedua pemerintahan kami, oleh sebab itu, program dan kegiatan yang akan dilaksanakan nantinya harus mampu memperkuat hasil pembangunan di tahun sebelumnya dan hasilnya menjadi landasan yang kuat ke arah pencapaian visi dan misi 5 tahun pemerintahan kami, dapat dikatakan, RKPD tahun 2018 ini merupakan tahap konsolidasi akhir dan penajaman program serta kegiatan untuk kesuksesan RPJMD sehingga harus dioptimalkan penyusunan dan pelaksanaannya,” tambah Walikota. Telah dirancang Tema Pembangunan Kota Tomohon Tahun 2018 yaitu “Peningkatan infrastruktur, iklim investasi, sumber daya dan kualitas lingkungan hidup”, adapun tema inijuga akan dimatangkan, apakah sudah cocok atau akan ditambah kurang, nantinya dibahas pada saat perumusan rancangan akhir SKPD, sebagaimana telah disentil sebelumnya mengenai keselarasannya dengan arah pembangunan nasional, maka prioritas pembangunan Kota Tomohon di Tahun 2018 yaitu kemandirian ekonomi dan daya saing, penanggulangan kemiskinan, pengangguran, permasalahan sosial dan penyelenggaraan ketentraman ketertiban umum dan perlindungan masyarakat, pelestarian sda dan lingkungan hidup, penanggulangan bencana dan penataan ruang, pariwisata dan budaya, pembangunan infrastruktur, kualitas birokrat dan tata kelola dan kualitas SDM. “Kami juga telah menyaring dan mendaftarkan berbagai rencana program aksi pembangunan untuk semakin memperkuat pencapaian program prioritas yang ada antara lain pembangunan dan peningkatan gedung olahraga (gor), pembangunan pusat-pusat wisata dan budaya, melanjutkan program Dedicated EMAS, serta pembangunan peningkatan jalan kota untuk lingkar timur dan barat” urai Eman. “Harapan kami, nantinya agar apa yang kita hasilkan, putuskan dan sepakati benar-benar dijabarkan dalam Rencana Kerja Perangkat Daerah dan penyusunan Rencana Kerja Anggaran (RKA) perangkat daerah, agar pada saatnya kita akan menghasilkan APBD pada tahun depan yang semakin capable mengakumulasi berbagai kebutuhan pembangunan daerah dan kualitasnya semakin baik dari tahun ke tahun,” tutup Eman. Hadir juga dalam acara ini Ketua DPRD Kota Tomohon Ir Miky J L Wenur, Kapolres Tomohon AKBP Monang Simanjuntak Sik, Dandim 1302 Minahasa Letkol Infantri Juberth Nixon Purnama STh, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold V Lolowang MSc, sebagai narasumber Kepala Bidang Infrastruktur dan pengembangan wilayah Bappeda Prov Sulut Elvira M Katuuk ST ME, para anggota DPRD Kota Tomohon serta seluruh jajaran Pemkot Tomohon dan para lurah camat se-Kota Tomohon.(teem)

PERAYAAN ULANG TAHUN

Wabup Minut hadiri paripurna istimewa HUT Kota Gorontalo

Mitra ... Dari Halaman 11 Ini juga harus ditunjang semua masyarakat dan saya percaya warga GMIM di Ratahan mampu menjalankan itu,” jelasnya. Sementara itu, Ketua umum Panitia FSPG James Sumendap melalui ketua panitia harian Sonny Tarumingi mengungkapkan, wilayah Ratahan tentunya siap menjawab kepercayaan yang diberikan. Dimana wilayah Ratahan yang terdiri dari 11 Jemaat tentu masih punya waktu lama untuk mempersiapkan segala sesuatunya. “Ini sebuah kebanggaan bagi kami dipercayakan sebagai tuan rumah. Kami akan berupaya menjadi tuan dan nyonya rumah yang baik,” terang Tarumingi. Pun dalam berbagai persiapan, panitia dan pihak komisi pemuda sinode akan menetapkan lokasi mana yang akan dijadikan lokasi lomba dengan mempertimbangkan kelayakan baik secara teknis maupun faktor pendukung lainnya. “Jika soal teknis nantinya tentu sudah ada gambaran dari komisi pemuda sinode. Itu akan dijadikan dasar untuk kami bekerja dan mempersiapkan segala sesuatu. Maka dari itu kami mengajak semua jemaat di wilayah Ratahan menopang sepenuhnya,” pungkas Tarumingi.(esem)

WABUP Minut saat bercengkrama dengan Wakil Walikota Kotamobagu.(foto: ist)

FOTO bersama para pejabat di Gorontalo dan Sulut.(foto: ist)

PARIPURNA Istimewa HUT Kota Gorontalo yang dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi dari Gorontalo dan Sulut.(foto: ist)

Airmadidi—Wakil Bupati Minut, Ir Joppi Lengkong, Minggu (19/3) lalu, berkesempatan menghadiri kegiatan Paripurna Istimewa HUT Kota Gorontalo ke289 di gedung Dekot Gorontalo Jl Jhon Ariyo Katili Kelurahan Paguyaman Kecamatan Kota Tengah Kota Gorontalo. Rapat Paripurna Istimewa ini turut dihadiri oleh Drs Anis Naki selaku Asisten 1 Bidang Pemerintah Provinsi Gorontalo yang mewakili Plt Gubernur Gorontalo, Walikota Gorontalo Hi Marten Taha SE Mec, Febrianto Konio Ketua Dekot Gorontalo, Kompol Indra Ferry Dalimunte SH SIK Wakapolres Gorontalo Kota, Letkol Infanteri Dadang Ismail Marjuki

Dandim 1304 Gorontalo, Kepala Kanwil Depag Provinsi Gorontalo Hi Prof Nelson Pomalingo, Hi Indra Yasin Bupati Gorontalo Utara, Amin Haras Wakil Bupati Pohuwato, Yusuf Giasi Plt Bupati Bualemo, Tri Handoyo Kepala BPKP Provinsi Gorontalo, Rektor/ pimpinan perguruan tinggi se-Provinsi Gorontalo, Pejabat dan Pimpinan SKPD seProvinsi, tokoh Agama dan tokoh masyarakat. Bahkan dalam paripurna istimewah ini juga turut dihadiri Wakil Ketua Dekab Bolmut Sehan Mokoagow, Wakil Walikota Kotamobagu Jainudin Damopolii dan pejabat SKPD ataupun yang mewakili dari Provinsi Sulut. Rapat paripurna ini diawali pembacaan

riwayat singkat sejarah Kota Gorontalo. Rapat Paripurna istimewa Dalam rangka HUT Kota Gorontalo yg ke 289 di pimpin langsung oleh Ketua Dekot Gorontalo Febrianto Konio dan sambutan dari Walikota Gorontalo Hi Marten Taha SE Mec. Wabup Minut Ir Joppi Lengkong yang didampingi oleh istri tercinta yang juga sebagai Ketua TP PKK Minut ibu Jeivi Lengkong Wijaya STh sangat bersyukur pada kesempatan ini bersama beberapa kepala daerah yang ada di Sulut menjadi tamu kehormatan dan bisa melihat secara langsung pembangunan dan perkembangan yang ada di kota Gorontalo.(gebe)


TOTABUAN KOTAMOBAGU PEMEKARAN WILAYAH

Dekot Kunker ke Surabaya

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

DEMI mewujudkan keinginan Masyarakat yang berada di Kelurahan Gogagoman kecamatan Kotamobagu Barat, Badan Legislasi (Banleg) Dewan kota (Dekot) Kotamobagu, melakukan kunjungan kerja ke Pemeritah Kota Surabaya Rabu (15/3) pekan lalu. Ketua Banleg Ishak Sugeha mengatakan, kunjungan Dekot Kotamobagu ke Pemkot Surabaya itu terkait study rencana pemekaran kelurahan Gogagoman. Dalam kunjungan kerja tersebut menurutnya, mendapat jemputan langsung oleh Kabag Hukum Pemkot Surabaya dan jajarannya. Baca: Dekot ( Halaman 14 )

Tutuyan—Warga Desa Buyat Selatan Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Boltim, kembali mendesak agar Dekab Boltim segera memanggil hearing Sangadi Buyat Selatan HM aliah Hus yang diduga telah mencoreng nama baik Desa Buyat Selatan, atas tindakan dugaan asusila yang dia Hus lakukan bersama seorang gadis di desa tersebut. Pasalnya, pasca dilaporkan oleh ratusan warga Buyat Selatan pada tangga 20 Februari 2017, sampai saat ini

oknum Sangadi tersebut belum juga dipanggil oleh pihak dewan untuk mengetahui kebenaran dugaan kasus asusila tersebut. “Kami minta pihak dewan segera panggil oknum Sangadi Buyat Selatan, karena oknum ini telah melakukan dugaan tindakan asusila atau selingkuh yang mencoreng nama baik Desa Buyat Selatan, “ tegas warga Buyat Selatan, Arsyad Potabuga, kepada media Senin (20/3) kemarin. Selain selain dihearing,

warga juga mendesak agar pemerintah daerah segera mencopot oknum HM dari jabatannya. Warga inginkan oknum Sangadi ini harus turun dari jabatannya, sebab perbuatannya dugaan perselingkuhan oknum Sangadi bersama seorang gadis yang juga warga sama, sudah lama terjalin. Bahkan mereka kepergok oleh warga sedang berduan di pantai Desa Paret Kecamatan Kotabunan. Baca: Diduga ( Halaman 14 )

JELANG HUT

bolMUT BANTUAN AUSTRALIA

DPU-PR gelar sosialisasi IPAL

Kue cucur diperlombakan dalam cipta menu khas Bolmong

PEKERJAAN Umum dan Penataan Ruang (DPU-PR) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) gelar sosialisasi Ipantalasi Pengolahan Air Limabah (IPAL) bertempat di RM Lavista Desa Kuala Utara Kecamatan Kaidipang Senin (20/3) kemarin. Kepala DPU-PR Ir Saeroji mengatakan, program IPAL merupakan bantuan Negara Australia dalam bentuk program dengan pekerjaan awal menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bolmut kemudian diverifikasi oleh pusat, berapa jumlah IPAL dan anggarannya akan dikembalikan oleh Pemerintah Australia. “Saat ini sudah ada 109 rencana penyambungan dari rumah warga. Batas akhir pekerjaannya direncanakan hingga April mendatang,” ujarnya. Baca: DPU ( Halaman 14 )

boltim PROGRAM KEGIATAN

SKPD pembina desa harus lakukan monitoring WAKIL Bupati Boltim Rusdi Gumalangit menegaskan bahwa setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pembina dimasing-masing desa, harus senantiasa melakukan monitoring di setiap desa binaannya. Pasalnya, belajar dari pengalaman di tahun sebelumnya, ternyata masih ada beberapa SKPD terkait yang tidak mengetahui baik perencanaan maupun pelaksanaan program kegiatan desa. Menurutnya, berdasarkan dengan instruksi dari Bupati Boltim, Sehan Landjar, setiap SKPD pembina desa wajib hukumnya melakukan evaluasi dan memonitor pelaksanaan, pemerintahan dan pengelolaan keuangan desa. “Banyak laporan soal pelaksanaan kegiatan di desa di tahun kemarin yang simpangsiur, mulai dari kegiatan fisik sampai pada program kegiatan lainnya, tidak diketahui oleh masingmasing SKPD pembina desa. Artinya sejumlah SKPD yang terkait, tidak melakukan monitoring disetiap desa binaannya, “ ungkap Gumalangit, Senin (20/3) kemarin. Tak hanya itu saja, kedepannya kata dia, seluruh SKPD pembina desa sesuai dengan Surat Keputusan (SK) yang baru, harus memiliki catatan program kegiatan masing-masing desa setiap bulannya. Selain terkontrol, kegiatan desa dapat terkoordinir dengan baik. Namun, bukan berarti, yang harus secara serta merta melakukan monitoring dilakukan langsung oleh kepala dinas atau kepala badan yang bersangkutan. “Paling tidak, staf dari dinas atau badan terkait yang dianggap mampu melakukan pendampingan desa langsung melakukan proses monitoring guna mencegah terjadinya potensi penyalahgunaan anggaran baik Alokasi Dana Desa (ADD) maupun Dana Desa (DD), “ tegas Gumalangit.(efel) a

r

n k -

-

12 13

Diduga oknum Sangadi Buyat Selatan selingkuh Dekab Boltim akan panggil hearing HM

TAMPAK foto bersama Kabag Humas Pemkot Surabaya dengan Ketua dan Anggota Banleg pekan lalu.(foto: ist)

SELASA 21 MARET 2017

ISTRI PJ Bupati Bolmong Watung Linelean, saat memantau lomba cipta menu, kemarin dalam rangka persiapan HUT Bolmong.(foto: ist)

Lolak—Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Bolmong, Fatmi WatungLineleyan, SH didampingi Ketua Darmawanita Persatuan Rini Sugeha-Korompot, membuka secara resmi lomba cipta menu makanan khas Bolmong, Senin kemarin. Menurutnya, Lomba yang diprakarsai Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Bolmong, digelar untuk lebih memeriahkan rangkaian HUT ke-63 Kabupaten Bolmong. “Pemkab Bolmong melalui penggerak PKK, memberikan warna dan menu tersendiri tentang keberadaan makanan-makanan tradisonal khas daerah terutama yang diperlombakan yakni membuat kue cucur yang memiliki keahlian khusus dalam mengolahnya,” katanya. Sementara itu, Kepala Dispadbud Bolmong, Ulfa Paputungan, mengatakan, perlombaan cipta menu kali ini dikhususkan bagi perwakilan-perwakilan OPD. “Lomba membuat kue cucur diikuti 17 peserta. Kue cucur

ini akan menjadi icon kue tradisional khusus daerah Kabupaten Bolmong, yang wajib disajikan dalam setiap

pertemuan umum atau pesta dan akan menjadi daya tarik sendiri untuk wisata kuliner,” katanya.(yede)

TOMONI CUP

Cari bakat-bakat muda, Bupati buka turnamen

AKSES PELAYARAN

Pelabuhan Dudepo akan jadi milik Bolsel Molibagu—Status Pelabuhan Dudepo hingga saat ini masih menjadi milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, kabarnya dalam waktu dekat ini, segerah beralih status menjadi milik Pemerintah Kabupaten Bolsel. Hal ini disampaikan oleh Bupati H Herson Mayulu SIP kemarin. Sukses membuka akses pelayaran Pelabuhan Torosik pekan kemarin, kini Pelabuhan Dudepo menjadi hak

kelolah penuh daerah dalam waktu dekat ini. Bupati H Herson Mayulu SIP mengatakan, Pelabuhan Dudepo, nantinya segera menjadi milik daerah Kabupaten Bolsel. “Selain Pelabuhan Torosik yang sudah mulai dioperasikan, pelabuhan Dudepo dalam waktu dekat ini juga akan diserahkan untuk dikelolah oleh daerah,” kata Bupati. Baca: Pelabuhan ( Halaman 14 )

TENDER

Kantongi 28 pemenang, Dekab minta pekerjaan sesuai kontrak Boroko—Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melalui Bagian Barang dan Jasa (Barjas), pastikan 28 Paket pekerjaan proyek yang dianggarkan pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (2017) segera dilaksanakan. Hal ini disampaikan oleh Kabag Barjas Setda Bolmut, Novan Djarumia, saat bertemu dengan sejumlah wartawan, kemarin. “28 Paket tender sudah ada pemenang dan saat ini sudah masuk tahap perampungan berkas pemenang tender di

masing-masing Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD),” ujarnya. Djarumia menjelaskan, dari 28 paket tersebut, 17 paket peningkatan jalan yang juga akan segera dikerjakan, dan dipastikan peningkatakan jalan di Enam kecamatan ini akan dilaksanakan Bulan April Mendatang. “17 paket peningkatan jalan untuk seluruh kecamatan akan segera dilaksanakan pada Bulan april mendatang,” jelasnya. Baca: Kantongi ( Halaman 14 )

AGAMA & PEMERINTAHAN

Bupati Bolsel dipercaya jabat LPTQ Sulut Molibagu—Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan H Herson Mayulu SIP menjadi pilihan ulama Sulawesi Utara (Sulut) untuk menjadi Ketua LPTQ, menggantikan mantan Sekretaris Pemprov Rahmat Mokodongan. Salah satu kader potensial yang mampu membawah agama dalam kepemerintahan menjadi indikator utama untuk menjabat di posisi tersebut. “Para ulama Sulawesi Utara sudah melakukan komunikasi langsung dengan Gubernur Sulut Olly Dondokambei untuk

jabatan Ketua LPTQ diberikan kepada Bupati Bolsel. “Pak Bupati sudah diangkat sebagai Ketua LPTQ Sulut. Kemarin, Pak Gubernur sudah menyampaikan hal tersebut langsung kepada beliau, bahwa bukan hanya keputusan Gubernur melainkan ulama-ulama Sulut yang masuk dalam kepengurusan LPTQ yang menetapkan sebagai ketua,” kata Kabag Humas Ahmadi Modeong Senin (20/3) kemarin. Baca: Bupati ( Halaman 14 )

REDAM ANGKA KEMATIAN

BUPATI Bolsel Herson Mayulu saat membuka pelaksanaan open turnamen Tomini Cup.(foto: ist)

Molibagu—Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan H Herson Mayulu SIP Senin (20/3) kemarin membuka dengan resmi pelaksanaan turnamen sepak bola Tomini Cup. Kegiatan yang diprakarsai langsung oleh Pemerintah Kecamatan Tomini ini, dalam rangka hari Ulang Tahun Kecamatan Tomini ke 1. Dalam penyampaian pembukaan open turnamen ini, Bupati H Herson Mayulu SIP mengatakan Kecamatan Tomini merupakan Kecamatan baru dimekarkan di Kabupaten Bolsel. Berbagai inovasiinovasi terbaru sudah mampu dicetuskan dalam menunjang ekonomi kerakyatan. “Saya yakin, Tomini akan mampu menjadi kecamatan yang mandiri, mampu memberikan inovasi-inovasi terbaru lagi yang jauh lebih baik lagi,” kata

Bupati. Kaitannya dalam open turnamen Tomini Cup, sebagai rangkaian dari HUT ke 1 Kecamatan Tomini, Bupati berpesan agar bisa menjadikan wadah turnamen ini sebagai ajang pencarian bakat-bakat muda yang potensial, mampu untuk menjadi pemain terbaik di daerah. “Sportiifitas pemain paling utama. Kemampuan, kepintaran dalam memainkan sepak bola, jika tidak ditunjang dengan disiplin bermain, akan merusak segalanya. Makanya sportifitas bermain baik oleh para pemain maupun sporter harus terjaga,” pinta Bupati. Sebelumnya, Camat Tomini Suprin Mohulaingo juga mengatakan, pelaksanaan open turnamen sepak bola tersebut dilaksanakan satu dari beberapa kegiatan rangkaian HUT Tomini ke 1. Baca: Cari ( Halaman 14 )

Landjar ingin UU Lalin seperti di Amerika

Tutuyan—Bupati Boltim Sehan Landjar, akan menggagas Undang-Undang (UU) Nomor 22 tentang Lalulintas (Lalin) lewatAPKASI. Menurut Bupati dua periode ini, langkah tersebut diambil untuk meminimalisir angka kematian yang disebabkan kecelakaan lalu lintas. “Dari catatan pihak kepolisian, sebanyak 79.000 anak dibawah umur dalam satu tahun ini mati karena kecelakaan lalulintas. Maka saya menggagas untuk

melakukan perubahan penambahan pasal dalam UU nomor 22 tentang Lalulintas. Anak dibawah umur yang menggunakan kendaraan kemudian dia celaka atau mencelakan orang, maka orangtuanya yang harus di penjarakan itu yang saya minta dan kelihatannya akan sukses bila saya perjuangkan,” ujar Landjar, belum lama ini. Baca: Landjar ( Halaman 14 )


TOTABUAN Dekot ... Dari Halaman 13 “UUD 1945 Pasal 18 ayat 6, Permendagri no.31 Tahun 2006, PP no.73 Tahun 2005, PP no.16 Tahun 2016, Permendagri no.81 Tahun 2015 & Permendagri no.80 Tahun 2015,” kata Ishak. Lanjut Ishak, hal ini semata-mata untuk menjawab kerinduan masyarakat Gogagoman, atas rencana pemekaran Kelurahan. “Sesungguhnya pemekaran kelurahan untuk mempermuda pelayanan,” tandas Ishak.(yede)

DPU ... Dari Halaman 13 Sekkab Bolmut DR Asripan Nani sabelum membuka sosialisasi mengatakan, program IPAL berkaitan dengan persoalan kesehatan dibeberapa daerah soal pola hidup sehat dan perilaku buruk masyarakat yang membuang limbah rumah tangga maupun buang hajat disungai. “Pengolahan sanitasi yang buruk bakal mengakibatkan gangguan ekonomi bagi masyarakat. Sanitasi yang baik akan menumbuh kembangkan ekonomi. Melalui sosialisasi IPAL diharapkan dapat meningkatkan sanitasi dan praktek hidup bersih terhadap masyarakat,” jelas nani. Nani juga berharap, dengan adanya program IPAL tidak ada lagi masyarakat membuang limbah rumah tangga dan kloset ke sungai. “Kami berharap, seluruh masyarakat dapat memanfaatkan IPAL semaksismal mungkin dan perlu menjadi perhatian, IPAL mudah membangun namun pemeliharaannya sering diabaikan. Sehingganya, perawatan agar dijaga bersama,” harap mantan Kabag Humas Bolmong.(ater)

Cari ... Dari Halaman 13 “Pertandingan Sepak Bola ini, dalamrangka HUT Tomini ke 1. Meskipun kita ini kecamatan baru, untuk merayakan HUT menjadi usulan dari seleuruh warga Tomini. Warga mendukung dalam perayaan diisi dengan kegiatan-kegiatan yang meriah seperti ini. Disamping itu juga, salah satu tujuannya, mempererat tali silaturahmi warga dan mencari bibit-bibit yang memiliki potensi sepak bola yang baik di daerah,” ujarnya.(cepe)

Diduga ... Dari Halaman 13

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

Menurutnya, negara Amerika memberlakukan aturan seperti itu. Anak dibawah 18 tahun yang mengendarai kendaraan dan melakukan pelanggaran lalulintas atau kecelakaan, maka yang di tangkap adalah orangtuanya. Sehingga dirinya berharap ketika polisi menemukan anak-anak seperti itu maka harus ambil tindakan. “Tahan motornya dan panggil orang tuanya, “ pungkas Landjar.(efel)

Bupati ... Dari Halaman 13 Menurut Ahmadi, diangkatnya Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP selaku Ketua LPTQ Sulut, memberikan peluang besar bagi daerah untuk bisa menjadi tuan rumah STQ Sulut 2018. “Peluang kita cukup besar. Bupati selaku ketua di Sulut tentunya memiliki peran penting dalam penetapan tempat pelaksanaan STQ tingkat Provinsi,” ungkap Ahmadi. Hal tersebut juga dibenarkan oleh Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt. Diakuinya informasi tersebut, langsung disampaikan oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambei langsung kepada Bupati H Herson Mayulu SIP. “Jadi sudah ditetapkan oleh para ulama di Sulut. Pak bupati juga sempat kaget saat mendapat informasi itu. Tapi beliau menerimanya, untuk Bolsel kedepan,” ujar Wabup.(cepe)

Kantongi ... Dari Halaman 13 Terpisah, Ketua Komisi III Dewan Kabupaten Bolmut, Saiful Ambarak, saat dimintai tanggapannya, menyambut baik upaya Pemkab Bolmut yang segera merealisasikan ke 28 Proyek pada Bulan April mendatang. Dia juga berharap, kepada pihak ketiga yang melaksanakan pekerjaan peningkatan jalan di Kabupaten Bolmut ini, dapat melakukan pekerjaan sesuai dengan kontrak kerja yang disepekati. “Pihak ketiga yang melaksanakan pekerjaan nantinya harus lebih mengutamakan kualitas pekerjaan yang sudah sesuai dengan kontrak kerja,” harapnya singkat.(ater)

Pelabuhan ... Dari Halaman 13 Diketahui Pelabuhan Dudepo, beroperasi selama ini, dibidang perikanan. “Jika daerah memiliki kepemilikan penuh tentunya, kita juga sudah memiliki Pelabuhan Perikanan yang bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dari sektor perikanan tentunya. Seluruh kapalKapal ikan akan kita berlabuhkan disana, sumber pendapatan daerah dan masyarakat tentunya menjadi meningkat,” ucap Bupati. Kepala Dinas Pertanian, Peternakan, Perikanan dan Kelautan Sugeng Purwanto membenarkan hal tersebut. Kepastian peralihan status Pelabuhan Dudepo sudah ada. Dalam waktu dekat ini segera diserahkan oleh Pemerintah Provinsi. “Penyerahannya nanti bersamaan dengan Rapat Kerja Teknis yang akan diselenggarakan di Bolsel. Acara tersebut, nanti dirangkaikan dengan penyerahan Pelabuhan Dudepo,” ujar Sugeng.(cepe)

13 14

Walikota akui berat hati lepas Tahlis ke Bolmong Calon pengganti belum dibeberkan Kotamobagu—Setelah Tahlis Gallang SIP MM, membulatkan tekadnya mendaftarkan diri dalam tahapan seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) calon Sekretaris kabupaten (Sekkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) pada Jumat pekan lalu. ternyata menyimpan beban yang cukup berarti bagi Walikota kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara. Meski begitu, ia optimis pembangunan dan kemajuan Kotamobagu tetap akan berjalan sesuai dengan harapan dengan Sekkot yang baru. “Saya masih berat melepas pak Tahlis. Namun kembali saya sampaikan, saya sangat yakin akan kemampuan semua pejabat kita. Untuk saat ini masih terus berproses. Ini kesempatan bagi semua pejabat untuk dapat ikut pada seleksi

Sekkot nanti,” katanya. Walikota sendiri belum bisa membeberkan siapa pejabat yang nantinya akan menggantikan posisi jabatan panglima Apartur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot), setelah Tahlis Gallang. “Saya sangat yakin semua Kepala SKPD di Kotamobagu mampu dalam hal menjalankan tanggung jawab sebagai Sekkot yang baru,” ujar Tatong usai memberikan arahan dalam pertemuan di Gedung Cempaka Putih, kemarin. Sebelumnya sudah beredar kabar bahwa ada enam birokrat calon kuat pengganti Tahlis. Masing-masing Asisten III Adnan Masinae, Kepala Dinas PUPR Sande Dodo, Kepala Diknas Rukmi Simbala, Asisten I Nasrun Gilalom, Kepala BPKD Rio Lombone, dan

TAMPAK Tahlis Gallang saat mendaftarkan diri di Pansel terbuka Sekkab Bolmong, Jumat pekan lalu.(foto: ist)

Kepala Diskominfo Agung Adati. Sekkot Kotamobagu, Tahlis Gallang sendiri, usai mendaftarkan diri, pada Jumat,

SIAPKAN DATA CENTER

Pemkot KK gelar In House Training

TAMPAK In House Training yang digelar di Diskominfo Kotamobagu kemarin sebagai bentuk persiapan Data Center.(foto: ist)

Kotamobagu—Komitmen menjadikan Kota Kotamobagu sebagai Smart city terus diupayakan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. itu terbukt dengan dilakukannya. peningkatan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (TIK), yang diprakarsai oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kotamobagu. dengan digelarnya, In House Training pelatihan terkait penggunaan Tekhnologi Virtualisasi Server atau Hyper Converged Infrastructure (HCI) yang dilaksanakan di ruang kerja bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Senin (20/ 3). Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Kota Kotamobagu,

Agung Adati melalui Kepala Bidang Tekhnologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Indra Sutriadi Pipii mengatakan, pelatihan ini untuk memberikan pembekalan kepada para tenaga server pengguna teknologi. “Pelatihan yang dilaksanakan, guna memberikan pembekalan kepada tenaga data server dalam penggunaan Teknologi Virtualisasi server atau sering disebut HCI dari perusahaan Sangfor Technoligies,” kata Indra. Diketahui, Seluruh tenaga operasional data center Diskominfo mengikuti pelatihan tersebut. semenatara untuk narasumber dalam pelatihan tersebut berasal dari perusahaan Sangfor Technologies Shenzen China Liu Hai Tao dan Jonathan selaku perwakilan Sangfor Indo-

nesia. Untuk itu, kepala Data Center Pemkot Kotamobagu Rudhie Unu menjelaskan, HCi untuk mengifisiensi anggaran. “Sistem Virtiualisasi Server atau HCI merupakan langkah efisiensi anggaran, artinya dengan menggunakan 1 server tersebut perbandingannya sama dengan menggunakan 10 server biasa dengan kegunaaan yang sama tapi fungsinya lebih komplit “ ujar Rudhie. Menurutnya, untuk saat ini pembekalan tenaga operasional data center masih menjadi prioritas. “Harapan kami, ke depan saat mulai dioperasikannya Data Center, SDM nya pun sudah siap dalam mengoperasikannya,” tutupnya.(yede)

SERAPAN ANGGARAN

Watung ingatkan soal realisasi SKPD Lolak—Rapat kerja (Raker) bersama pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Bolmong. menjadi agenda rutin Pemda guna mengevaluasi dan koordinasi berkaitan dengan program kegiatan di instansi masing-masing. Hal ini dijelaskan Penjabat (Pj) Bupati Bolmong, Adrianus Nixon Watung, di ruang rapat keassistenan Pemkab bolmong, Senin (20/3) kemarin. “Raker ini sangat penting untuk sinergitas antar pimpinan OPD sehingga target capaian realisasi anggaran di masing-masing unit kerja,” katanya. Di samping itu, lanjut Watung, pertemuan seperti yang dilakukan di ruang rapat lantai II, Pemkab Bolmong kemarin, bisa membuka persoalan yang terjadi di daerah, termasuk kendala-kendala teknis di lapangan berkenaan dengan program-program yang telah

TAMPAK pertemuan kemarin, Pj Bupati Bolmong didampinggi Sekkab terkait serapan anggaran.(foto: ist)

dilaksanakan maupun yang akan dilaksanakan. “Saya berharap kepada seluruh pimpinan OPD yang membidangi teknis dalam mendukung dan mensukseskan program kemasyarakatan untuk terus menunjukkan kinerja yang baik serta melaksanakan tugas

(17/3) kemarin. mengatakan bahwa keikutsertaan dirinya dalam Seleksi terbuka calon Sekkab Bolmong ini sematamata untuk pengabdian diri

bagi bangsa dan Negara serta kepada masyarakat. “intinya pilihan kami ke Bolmong, karena panggilan tugas,” ujarnya.(yede)

KETENAGAKERJAAN

“Perlakuan oknum Sangadi ini dimata warga terkesan buruk. Sebab, dia seorang pemangku adat desa yang jelas dirinya harus memberikan contoh yang baik bagi warganya. Tapi jika perlakuan dirinya seperti ini, lebih baik turun saja dari jabatannya sebagai Sangadi, “ tegas Potabuga yang diiyakan warga lainnya. Sementara Ketua Dekab Boltim, Marsaole Mamonto, melalui Ketua Badan Kehormatan (BK) Samsudin Dama mengatakan pemanggilan hearing kepada oknum Sangadi Buyat Selatan sudah diagendakan. “Sudah ada jadwal pemanggilan hearing, tapi semua tergantung Ketua Dewan. Kalau sudah ada informasi ketua pasti hearing langsung dilakukan, “ terang Dama.(efel)

Landjar ... Dari Halaman 13

SELASA 21 MARET 2017

sesuai Tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) masing-masing unit kerja,” katanya. Dalam pertemuan tersebut, hadir Plt Sekkab Bolmong, Ashary SUgeha, Assissten I, II dan III Pemkab Bolmong, serta seluruh SKPD lingkup pemkab Bolmong.(yede)

Disnakertrans dinilai main mata dengan PT BSB Boroko—Pentuntasan persoalan masaalah ketenakerjaan di lingkup PT PLN Rayon Boroko dan Bintauna yang dilakukan secara sepihak oleh Dinas Tenaga Kerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), disesalkan oleh sejumlah pihak. Pasalnya, persoalan ketenakerjaan yakni tidak disesuaikannya upah oleh pihak ketiga PT Bukit Sion Baru (BSB) yang merupakan perusahaan yang ditunjuk oleh PT PLN Suluttenggo untuk membayar gaji para karyawan kontrak tersebut dinilai dilakukan secara diam-diam dan tanpa melibatkan Dewan Kabupaten Bolmut serta Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Hal ini disampaikan oleh Ketua LSM Lembaga Pemantau Pembangunan Pemerintah Kemasyarakatn (LP3K), Syamsudin Olii saat bertemu dengan sejumlah wartawan, kemarin. “Kami sangat menyayangkan pihak Disnakertrans Bolmut yang terlalu dini menuntaskan persoalan PT Bukit Sion Baru dan para karyawan kontrak tanpa melibatkan kami sebagai LSM dan juga pihak Dekab Bolmut,” ujarnya. Dia menjelaskan, persoalan pemberian upah yang tidak sesuai dengan hak para pekerja ini dinilai sangat merugikan para karyawan kontrak tersebut, karena selain pembayaran gaji yang tidak sesuai dengan UMP Provinsi juga tidak adanya gaji lembur yang tidak juga dibayarkan oleh PT Bukit Sion Baru tersebut. “Kami menilai PT Bukit Sion Baru yang merupakan pihak ketiga PT PLN Sulutttengo ini sangat merugikan para pekerja karena selain pembayaran gaji tak sesuai dengan UMP, hak hak tunjangan lembur juga tidak dibayarkan,” jelasnya. Dia mengungkapkan, kasus ini sudah dilaporkan ke Dewan Kabupaten Bolmut beberapa waktu lalu, dan telah ditindak lanjuti dengan hearing dan hasil hearing pihak perusahaan mengakui bahwa beberapa prosedur itu tidak djalankan oleh pihaknya. “Kasus ini telah diambil oleh Komisi I Dekab Bolmut setelah adanya pengakuan dari pihak perusahaan beberapa waktu lalu, dan telah diambil alih oleh pihak Dekab Bolmut dalam penuntasan persoalaan ini, tapi pihak Dinas malah sebaliknya menuntaskan persoalan secara diam diam tanpa melibatkan pihak Dewan dan LsM,” ungkapnya. Senada dengan itu, Anggota Komisi I Dekab Bolmut, Abdul Eba Nani, saat dimintakan tanggapannya, kaget upaya Pihak Dinas yang telah menuntaskan persoalan secara diam diam ini. “Ada apa dengan Disnakertrans Bolmut ini, padahal persoalan ini telah disepakati untuk dituntaskan bersama tapi malah dituntaskan secara diam diam oleh pihak Dinas dan PT Bukit Sion Baru,” ujarnya. Dirinya juga menjelaskan, penuntasan persoalan secara sepihak ini dinilai tidak sesuai dengan kesepakatan. “Jangan sampai kami mencium pihak Dinas main mata tuntaskan persoalan ini dengan PT Bukit Sion Baru,” jelasnya. Dia juga mengungkapkan, akan mendak lanjuti persoalan ini dengan melakukan pemanggilan untuk hearing kembali dengan dinas terkait, PT PLN Rayon Boroko dan PT Bukit Sion Baru.Sebelumnya, Kepala Disnakertrans Bolmut, Abdul Karim Lalisu saat dikonfirmasi oleh sejumlah wartawan, mengatakan, bahwa pihaknya telah melakukan mediasi dengan para karyawan dan PT Bukit Sion Baru, dan hasilnya telah disepakati hak yang dituntut oleh para pekerja, sehingga tidak ada lagi persoalan diantara kedua belah pihak.(ater)


LifeStyle

15 SELASA 21 MARET 2017 NOMOR 3189 TAHUN XI

Masayu Anastasia

12 tahun tekuni Muay Thai SIAPA yang tak kenal Masayu Anastasia, artis Tanah Air yang telah belasan tahun malang melintang di dunia hiburan. Sejak 1999, wajahnya kerap wara-wiri di sederet iklan, video klip, dan lusinan judul FTV, sinetron, serta film, yang membawanya eksis di jagat entertainment. Di tengah kesibukannya sebagai artis seperti saat ini, ada satu hal yang tak pernah ia lupakan, yakni olahraga. Ya, bagi perempuan kelahiran Jakarta, 19 Januari 1984 ini, olahraga merupakan bagian dari hidup, bahkan jadi sesuatu yang tak bisa dipisahkan. “Arti olahraga sendiri buat gue itu udah part of my life, gitu. Buat kesehatan gue juga, olahraga adalah salah satu hal yang nggak bisa dipisahkan dalam hidup gue,” jelas Masayu Anastasia di sela-sela pemotretan ulang tahun ke-2 Bintang.com. Dari banyaknya olahraga yang ada, perempuan berdarah Sumatera ini menambatkan hatinya pada olahraga bela diri Muay Thai sejak 2005 lalu. Di Indonesia, olahraga Muay Thai sendiri memang sudah lama eksis, namun, baru beberapa tahun belakangan ini bisa dibilang olahraga tersebut menjadi trendan digandrungi banyak orang, baik laki-laki maupun perempuan. Ketekunan Masayu di dunia seni bela diri asal Thailand sejak 12 tahun lalu itu membuktikan bahwa Masayu berolahraga tak hanya sekadar ikut-ikutan atau berdasarkan tren saja. Namun, lebih dari itu, Masayu sadar betul akan arti kesehatan jasmani dan rohaninya sebagai manusia. Sebagai pecinta olahraga yang kerap mencoba berbagai macam aktivitas tubuh, diakui Masayu, perkenalannya dengan Muay Thai diawali dengan ketidakniatan dan hanya coba-coba. “Ikut Muay Thai dari tahun 2005, cuma kadang suka on off. Awalnya iseng nyobain,” ujar Masayu. Namun, di tengah coba-cobanya itu, Masayu mengaku menemukan apa yang ia cari. “Tapi ternyata kok enak, ya? Seluruh badan bergerak. Ngebentuk badannya lebih cepet. Kalau lagi kelebihan berat badan, ngebakar lemaknya jauh lebih cepet,” ungkap ibu dari Samarra Anaya Amandhari ini. Secara personal, mantan istri Lembu Wiworo Jati ini memang kurang menyukai olahraga yang minim gerakan fisik. Sebaliknya, ia sangat tertarik pada olahraga yang banyak gerak dan identik dengan olahraga kaum Adam.“Buat gue sendiri, gue lebih suka olahraga yang ke cowok-cowokan daripada yang ke cewekcewekan gitu,” aku Masayu. Di masa mendatang, bahkan artis berambut panjang ini pun punya rencana untuk menjadikan hobi olahraga Muay Thai-nya ini sebagai bisnis. Hmm.. Penasaran seperti apa Masayu Anastasia yang telah belasan tahun tekuni olahraga Muay Thai? Berikut sederet petikan wawancara di pemotretan 18 artis ulang tahun Bintang.com ke-2 di SCTV Tower pada 16 Februari 2017 lalu bersama reporter Febriyani Frisca dan videografer Hasan Mukti Iskandar selengkapnya. Biasanya Muay Thai di mana? Kalau sekarang lebih sering di rumah, panggil guru private. Kalau nggak di rumah, tempat Muay Thai-nya di dekat rumah.

Lebih enak di rumah atau di studio Muay Thai? Kalau dulu sih di studio ya karena cari crowd, tapi kalau sekarang, karena gue lagi betah di rumah, gue lebih merasa nyaman di rumah. Teman-teman pun juga lebih merasa nyaman di rumah. 2005 itu kan sudah syuting, apakah Muay Thai mengganggu kegiatan syuting? Justru 2005 itu dimulai dari private, baru ikut ke tempat-tempat yang ada Muay thai sama boxing. Tapi, karena akhir-akhir ini lagi males banget keluar rumah, akhirnya panggil private teacher ke rumah. At least, kalau nggak berdua ya bertiga, kami latihan sendiri. Secara fisik, apa yang sudah di dapat dari Muay Thai? Pertama, shaping, seperti lengan. Kebetulan otot gue itu otot kering. Sebenarnya, dari Muay Thai itu yang bikin capek bukan latihannya, tapi pemanasannya yang gilagilaan. Fisik itu digeber habis-habisan. Gimana caranya menjaga fisik. Orang ngeliat badan gue juga mau ganggu pikir dua kali. Apalagi pukulan gue lumayan keras. Pernah ikut kejuaraan atau kompetisi? Sebenernya nggak pernah ada terpikir untuk itu, karena ikut Muay Thai ini untuk olahraga, jaga kesehatan, dan jaga badan. Kalau dibilang muda, ya gue udah nggak muda lagi, tapi kondisi fisik gue harus tetap fit. Kaitan olahraga Muay Thai sama akting? Kalau buat akting, mungkin sama film action bisa ya. Tapi, gue lebih pikirin ke kesehatan gue, sih. Ketika gue nggak olahraga, badan gue jadi lebih gampang nge-drop dibanding kalau gue sering olaharaga. Berarti kalau kemarin sempat jatuh sakit itu apakah karena kurang olahraga? Iya, karena kurang waktu untuk olaharaga. Tadinya tiap hari olahraga, terus jadi jarang olahraga, jadi fisiknya nge-drop. Bagaimana mengatur waktu olahraga dan syuting ala Masayu Anastasia itu kayak gimana? Biasanya, kapanpun waktu libur kerja itu langsung digunakan untuk olahraga. Selalu. Apakah olahraga jadi prioritas? Kalau ditanya jadi prioritas, itu pasti. Kalau dari 2005, berarti udah udah 12 tahun ya gue berolahraga. Gue orang yang sangat olahraga banget. Lebih seru mana, akting atau olahraga? Both, karena gue suka dua-duanya. Pernah terpikir nggak sih untuk menyeriusi dunia olahraga? Kalau diseriusin untuk lomba sih mungkin enggak, ya. Tapi, untuk bisnis mungkin iya. Olahraga itu kadang dipengaruhi oleh mood, lantas bagaimana seorang Masayu Anastasia mengatasinya? Bikin motivasi sendiri “Ayo gendut jangan males! Ayo gendut jangan males!” hahaha. Apalagi kalau liat otot udah mulai kendor, atau punggung bentuknya sudah hilang, itu harus digeber olaharaga lagi. Oiya, ada olahraga lain nggak, sih, selain Muay Thai? Lebih seru mana? Ada, lari dan berenang. Menurut gue, semuanya seru, karena basic-nya gue suka banget olahraga, sih. Jadi, apapun olahraga gue cobain. Buat gue, olahraga itu nomor satu banget. Kadang, abis antar anak sekolah, mau kurang tidur kayak apapun, gue paksain untuk olahraga. Cuma gue tidak suka untuk olahraga yang terlalu perempuan, seperti pilates dan yoga, karena gue nggak suka dan gue nggak betah. Gue sukanya yang banyak gerak. Sejauh mana olahraga Muay Thai untuk Masayu dalam mendukung karir? Untuk fisik, sangat mendukung, karena menjaga kondisi fisik. Tapi, kalau lagi terlalu capek juga nggak boleh dipaksakan. Nah, biasanya kalau lagi capek, gue punya metode olahraga sendiri, yaitu seven minutes workout. Kayak yang push up, sit up, dan lainnya. Jadi artis kadang dituntut untuk memiliki badan

yang ideal, lantas, sejauh mana Muay Thai membentuk tubuh yang ideal? Kalau buat gue, olahraga bukan karena untuk punya berat badan yang ideal dan karena gue pekerja seni, tapi karena emang gue mencintai olahraga itu. Selama ini pernah dapat peran sesuai olahraga yang digemari nggak, sih? So far, belum, sih. Mudah-mudahan segera. Insya Allah. Lantas, rencana jangka panjang Masayu Anastasia di dunia olahraga dan entertainment? Kalau di dunia olahraga, yang pasti, apapun hobi gue, itu yang akan gue jadikan bisnis ke depannya nanti. Tapi kalau di entertainment, itu mungkin nggak akan jadi prioritas lagi di saat gue sudah jadi bussines woman. Bagaimana sih Masayu Anastasia melihat olahraga Muay Thai? Sekarang sudah banyak banget yang ikut olahraga Muay Thai, kalau gue lihat dari 2005, sekarang sudah mewabah banget. Di lokasi syuting sendiri suka olahraga nggak sih? Kalau untuk Muay Thai di lokasi syuting sih enggak, ya. Tapi kalau lari-lari, iya. Gue suka lari. Misalnya ada dari tim 1 ke tim 2, gue lari. Kalau ada loncat, ya gue loncat beneran buat olahraga. Ada budget khusus nggak, sih, buat olahraga Muay Thai? Kalau budget khusus sih sebenernya nggak ada, ya. Muay Thai sama boxing kan sarungnya sama. Ya paling budget buat sarung tangan dan hand wrap-nya saja. Kalau urusan baju ya standar baju olahraga aja, kayak kaos dan celana pendek juga bisa. Jadi, make it simple aja gitu. Kalau pun panggil coach ke rumah, paling mereka bawa alat-alatnya, tapi gue tetap harus punya sarung tangan dan hand wrap-nya sendiri. Apalagi gue orangnya peduli banget sama kebersihan. Ada rencana untuk mengajak keluarga atau anak untuk ikut Muay Thai, nggak? Yang pasti, adik gue, sahabat gue, anak gue, sering banget ikut gue latihan Muay Thai. Samarra sendiri mungkin lebih sering ngeliatin gue, terus gue ajarin untuk menonjok. Temen gue, sahabat gue, saudara-saudara gue, alhamdulillah sudah kebawa semua sih sama gue. Oiya, kemarin Samarra sempat ke Singapura untuk ikut kompetisi olahraga, bisa diceritakan? Kalau itu gimnastik. Orang dewasa kayak kita udah nggak mungkin bisa, karena itu olahraga kelenturan badan yang harus dilakukan sejak kecil. Berarti olahraga itu sudah menurun ke anak, ya? Bagaimana dukungan keluarga untuk olahraga yang dilakukan? Iya. Keluarga sangat mendukung pastinya. Bahkan saat gue lagi sakit aja, dokter sangat menyarankan untuk olahraga. Pernah nggak, sih, mengalami cedera karena Muay Thai? Kalau gue lebih suka malah. Jadi gini, kalau buat pemula, itu pasti lo akan biru-biru. Entah tangan, kaki, atau kecengklak. Tapi, ketika lo udah beberapa kali ikut Muay Thai, lo nggak akan merasakan hal itu, birubirunya udah nggak ada, otomatis gerakannya udah bener. Nah, itu bakal gua salahin gerakannya untuk mendapatkan biru-biru, biar gue terkesan olahraganya gitu hahaha. Nggak takut aktivitas terganggu? Kan bukan muka. Lebih ke tangan, kaki, dengkul. Kalau gue, semakin badan gue sakit karena olahraga, itu akan semakin gue geber, karena itu akan semakin cepat jadinya. Lalu, apa harapan Masayu Anastasia untuk dunia olahraga Muay Thai ke depannya? Harapan gue buat Muay Thai semakin dikenal sama masyarakat. Nggak hanya Muay Thai, tapi boxing dan olahraga lainnya. Karena olahraga sangat baik untuk kesehatan, buat bela diri juga sangat bagus. Lebih ke jaga kesehatan. Gue kalau olahraga memang untuk jaga kesehatan aja, sih. (btgc)


SELASA 21 MARET 2017 NOMOR 3189 TAHUN XI

New Marina Bay Cafe n’ Resto Manado makin eksis

NEW Marina Bay Cafe n’ Resto Manado kini sudah mendapat tempat di hati para penikmat kuliner cafe dan penikmat hiburan malam yang ada di kota Manado. Cafe yang di Manajeri oleh Mr Midas ini semakin eksis di dunia hiburan Kota Manado. Tempat favorit untuk bersantai, bergaul bagi para musisi-musisi dan artis-artis papan atas kota Manado serta para exsecutive tua dan muda. Ini semua tak lepas dari polesan tangan dingin sang Gubernur Entertainment Mr Midas yang begitu optmis dan rendah hati menjadikan New marina bay cafe n’ resto semakin dikenal banyak orang terlebih bagi penikmat hiburan malam yang di Kota Manado. General Manager New Marina Bay Cafe n’ Resto Manado Mr.Midas menuturkan

pihaknya sangat senang dengan para tamu yang sudah menjadikan New Marina Bay Cafe sebagai salah satu tempat favorit untuk Hang Out. Manager bertangan dingin ini Manado ini juga sangat mengapresiasi Kehadiran para pengunjung yang tak hanya dari dalam negeri saja tetapi juga ada pengunjung dari luar negeri yang sering mampir di Cafe yang terletak di kawasan bisnis Marina Plaza ini. “lihat saja setiap malam para pencari hiburan baik tua maupun muda kini nongkrong setiap malam sambil menikmati suasana asyik dengan konsep clasic membuat para penikmat hiburan penasaran kepingin datang dan melihat menikmati lebih dekat suasana new marina bay cafe & resto manado, dan saya kira New Marina Bay

Cafe memiliki prospek yang cerah kedepan dan saya sangat optimis,” tutur Midas. Menikmati menu-menu spesial spesial bersama keluarga, rekan kerja, terlebih bersama pasangan anda sambil menikmati sunset di tepi pantai adalah konsep jitu yang disajikan New Marina Bay Cafe n Resto untuk para penikmat kuliner di Kota Manado. “Kami mulai beroprasi mulai pukul 17.00 sampai pukul 03.00 dinihari. jadi bagi mereka yang ingin merasakan bagaimana rasanya bersantai segera kunjungi New Marina Bay CafeNRestoManado.Untuk reservasi bisa langsung di (0431) 8806725 atau di 082197767447, FB, New marina bay cafe n’ resto, atau di email kami newmarina baycafe-@gmail.com,” tutup sang Gubernur Entertainment ini.(v@n)

Deluxe Executive Karaoke Manado Club

Begitu eksklusif

BAGI pecinta tempat hiburan dunia malam, nama Deluxe Executive Karaoke Manado Club yang terletak di lantai dasar Hotel Sintesa Peninsula Manado sudah tidak asing lagi. Semenjak beroperasi di kota ini, tempat hiburan ini selalu menjadi salah satu pilihan utama untuk mencari kesenangan dan menghilangkan kejenuhan saat bekerja. Dengan kemasan kelas eksklusif untuk 15 room karaoke, fasilitas ruangan

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

karaoke yang luas, televisi layar lebar dengan kejernihan sound systemnya yang begitu bagus,membuat warga Manado tertarik untuk mencicipi pelayanan di Deluxe. Selain itu juga ada bunaken lounge untuk tamu yang suka live music. Di bunaken lounge ini, tamu akan dihibur oleh salah satu home band Deluxe. Dari pihak Deluxe Executive Karaoke Manado Club sendiri menawarkan paket Happy Hour yaitu Free Stan-

dard Karaoke Room disetiap pembelian 2 botol whiskey / Cognac.Tak hanya itu, kini Deluxe Executive Karaoke Manado Club juga menerima paket Ulang tahun, Rapat, serta pesta formal dan Non Formal. Jika penasaran dengan service dari Deluxe Executive Karaoke Manado Club, datang atau kunjungi website Club Deluxe di www.clubdeluxe.co.id atau hubungi nomor (0431) 863666, untuk lakukan reservasi.(V@n)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.