Swara kita 22 juni 2016

Page 1

RABU 22 JUNI 2016 NOMOR 3049 TAHUN X

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Berpikir dan Berbuat

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

Ramadhan 1437 H

terbit 20 halaman HALAMAN 8

HALAMAN 4

Matchday terakhir grup E, Italia mencoba mempertahankan rekor kemenangan kala menghadapi Republik Irlandia Hari Kamis Pukul 03:00 dinihari WITA, dimana pertandingan akan berlangung di Stade Pierre Mauroy, Lille.

INTERNASIONAL Kampanye, Clinton kumpulkan Rp556 M, Trump Rp17 M

HILLARY Clinton Donald Trump.

PENGGALANGAN dana calon kandidat Presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrat, Hillary Clinton, terpaut jauh hingga puluhan juta dolar dengan rivalnya dari Partai Republik, Donald Trump. Terhitung pada 31 Mei lalu, kampanye Clinton sudah menghimpun dana US$42 juta atau setara Rp556,2 miliar dalam bank. Lembaga penggalang dana bagi Partai Demokrat, super PAC Priorities USA, pun tercatat sudah menyimpan US$52 juta (Rp688,7 miliar). Super PAC merupakan komite aksi politik yang dapat mengumpulkan dana kampanye tak terbatas namun dilarang berkordinasi langsung dengan kandidat presiden. Sementara itu menurut laporan yang diserahkan kepada Komisi Pemilu pada Senin (20/6), tim kampanye Trump baru mengantongi US$1,3 juta atau setara Rp17,2 miliar dalam bank. Baca: Kampanye ( Halaman 2 )

SELEBRITI DEMI LOVATO

Pamit dari media sosial JANGAN harap lagi menemukan Demi Lovato berkicau di Twitter atau mengunggah foto ke Instagram. Sang penyanyi baru saja memutuskan dirinya tidak lagi akan menggunakan dua media sosial populer itu. Lovato mengumumkannya melalui Twitter pada Senin (20/6) sore. Sang pelantun Cool for the Summer itu menulis, “Saya akan berhenti berkata kacau. Selamat tinggal Twitter.” Seakan terlupa ia melanjutkan, “Dan Insta.” Meski begitu, penggemar Lovato tidak perlu khawatir soal cara menjalin interaksi dengan sang idola. Masih ada Snapchat, yang jelas-jelas disukai penyanyi asal Amerika itu. Baca: Pamit ( Halaman 2 )

HALAMAN 9

Marpaung dan Hermawan lanjut pimpin Polda Sulut

Walikota berharap TP-PKK bantu wujudkan Manado Kota Cerdas 2021

Rotasi besar-besaran kembali berlaku di lingkungan Polri. Buktinya, Selasa (21/6) kemarin, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengeluarkan Surat Telegram Rahasia (TR) mutasi bagi Perwira Tinggi (Pati) maupun Perwira Menengah (Pamen) di sejumlah Polda.

Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut (GS-VL) selaku Ketua Pembina Tim Penggerak Pembedayaan Kesahjahteraan Keluarga (TP-PKK), melantik pengurus TP-PKK Manado periode 2016-2021, yang diketuai Prof DR Paula Lumentut-Runtuwene

Longsor hantam Sangihe 2 warga hilang, 15 rumah hancur Tahuna—2 warga dinyatakan hilang saat bencana tanah longsor menghantam Kelurahan Apengsimbeka, Kota Tahuna, Kabupaten Kepulauan Sangihe, Selasa (21/6) kemarin. Selain itu, salah satu bentuk keganasan alam itu, juga menghacurkan 15 rumah di daerah tersebut. Lurah Apengsimbeka, Erastus Towoliu saat dikonfirmasi membenarkan terjadi bencana tersebut. “Ada 2 rumah yang tertimbun longsor dan 13 lainnya rusak parah. Tapi yang sangat menyedihkan ternyata 2 orang dinyatakan hilang dan dipastikan akan sulit tertolong nyawanya, karena tertimbun tanah longsor,” katanya. Dikatakannya, longsor diperkirakan terjadi sekira pukul 08.00 pagi tadi (kemarin, red) dan datang secara tibatiba. “Saya memohon maaf belum dapat memberikan identitas asli dari kedua korban. Tapi koordinasi de-ngan Pemkab Sangihe dan sejumlah pihak terkait lain-nya sudah saya lakukan,” katanya. Tak hanya bencana longsor, ternyata di Kelurahan Kolongan dan Kelurahan Akengbawi, Kecamatan Tahu-

na Barat juga diterjang bencana banjir bandang. Akibatnya, belasan rumah di dua kelurahan tersebut terendam air bercampur lumpur. Sementara itu, pantauan wartawan Swara Kita, jalan yang saat ini menjadi ikon Kota Tahuna, yaitu Boulevard Tahuna digenangi air laut akibat terjangan ombak yang sangat tinggi. Sementara itu, Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wagub Drs Steven Kandouw mengimbau warga Kabupaten Kepulauan Sangihe tetap mewaspadai cuaca ekstrim di musim penghujan yang di sertai angin kencang yang melandaWilayah Sulut berapa hari ini. Sehingga beberapa tempat di daerah itu diterjang bencana tanah longsor dan banjirbandangseperti yang terjadi Kelurahan Kolongan Akembawi dan Kolongan Beha, pusat Kota Tahuna serta Pelabuhan Tahuna, wilayah Tamako dan Manganitu Kabupaten Kepulauan Sangihe. Baca: Longsor ( Halaman 2 ) SEJUMLAH kondisi yang menglami kerusakan akibat hantaman longsor yang terjadi di Kepulauan Sangihe, Selasa (21/6) kemarin.(foto: ist)

RAPBNP 2016

Pemerintah pangkas belanja Rp12,82 T Jakarta—Rencana pemerintah menghemat belanja negara Rp47,9 triliun sesuai usulan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (RAPBNP) 2016 batal. Dalam usulan terbaru RAPBNP 2016, pemerintah hanya mampu memangkas belanja negara Rp12,82 triliun menjadi Rp2.082,9 triliun. Menteri Keuangan Bambang P.S. Brodjonegoro merinci belanja pemerintah pusat diusulkan turun menjadi Rp1.309,6 triliun dari sebelumnya

KAWASAN BERBATASAN

Rp1.325,55 triliun dalam APBN 2016. Belanja pemerintah pusat tersebut terdiri dari belanja kementerian dan lembaga (K/L) sebesar Rp759,3 triliun dan belanja non-k/l sebesar Rp550,4 triliun. Sementara, tranfer ke daerah dan dana desa diusulkan sebesar Rp 773,3 triliun atau naik Rp3,1 triliun dari alokasi Rp770,2 triliun dalam APBN 2016.

Wagub: Masih tertinggal

Baca: Pemerintah ( Halaman 2 )

Baca: Wagub ( Halaman 2 )

Manado—Wakil Gubernur Sulut Drs Steven Kandouw mengakui kawasan perbatasan masih tertinggal. “Untuk memajukanya perlu perhatian serius dari semua pihak,” ujar Kandouw saat membuka pertemuan Uji Sahi UU Pengelolaan Kawasan Perbatasan yang digelar Komite 1 DPD RI yang dipimpin Wakil Ketua Komite 1 Benny Ramdhani

dengan jajaran Pemprov Sulut, unsur Forkopimda Sulut, Wakil Bupati Sitaro Siska Salindeho dan dua personil Anggota Dekab Sangihe Helmut Hontong (Ketua Komisi 1) dan Merry Pukoliwutang (Ketua Fraksi Golkar) di ruang rapat CJ Rantung, Selasa (21/6) kemarin.

Hari Ulang Tahun Jakarta

Legenda Jawara Betawi Si Pitung dan Wa Item Banyak legenda yang berkembang mengenai ketokohan seorang jawara atau ahli bermain silat di masyarakat Betawi. Legenda yang berkembang secara lisan dalam budaya Betawi di antaranya mengenai sepak terjang Si Pitung dan Wa Item. SI Pitung merupakan ikon paling populer dari ketokohan jawara di masyarakat Betawi. Dia diperkirakan hidup di abad 19 pada masa era kolonial Belanda. “Banyak kisah yang beredar mengenai ketokohan Si Pitung, sehingga beberapa fakta di sekitarnya menjadi kabur,” kata Yahya Andi Saputra, sejarawan asal Universitas Indonesia, awal Juni lalu. Menurut Yahya, karena menjadi inspirasi perjuangan masyarakat

Betawi masa kolonial, Pitung menjadi kisah dalam kesenian tradisional seperti topeng Betawi. Sejak itu Si Pitung menjadi legenda dengan cerita yang beragam. Sejarawan Belanda Margreet van Tiil dalam In Search of Pitung: The History of an Indonesian Legend, melakukan penelusuran mengenai kisah Si Pitung. Till menduga nama asli Si Pitung adalah Solihun. “Nama Solihun itu hanya salah satu saja, nama aslinya belum ada

yang bisa memastikan,” kata Yahya. Banyak kisah yang beredar mengenai ketokohan Si Pitung, sehingga beberapa fakta di sekitarnya menjadi kabur. Lewat penelusuran berbagai media kolonial, kisah Si Pitung dikaitkan dengan berbagai aksi perampokan. Salah satunya, aksi Si Pitung terekam dalam media Hin-dia Olanda, koran terbitan Malaysia,

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

pada edisi 22 November 1892. Di media kala itu, Si Pitung disebut dengan nama yang berlainan seperti “One Bitoeng”, “Pitang”, kemudian menjadi “Si Pitoeng”. Sebuah rumah di Marunda, Jakarta Utara dipercaya sebagai milik Si Pitung. Ada pihak lain yang mengatakan, rumah itu milik pedagang kaya bernama H. Syafiuddin yang dirampok Si Pitung. Baca: Legenda ( Halaman 2 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.