Balotelli-Eto’o masuk, Rodgers tenangkan Sturridge
Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim
terbit 16 halaman
SECARA bersamaan, Liverpool akan mendatangkan dua striker yakni Mario Balotelli dari AC Milan dan Samuel Eto’o dari Chelsea. Posisi Daniel Sturridge sebagai tukang gedor The Reds pun kini terancam, apalagi sebelumnya sudah bergabung Rickie Lambert yang didatangkan dari Southampton. Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, pun berusaha menenangkan Sturridge
menyusul keputusannya yang akan mendatangkan beberapa striker baru. Rodgers berharap Strurridge bisa mengerti bahwa hal tersebut tak lain demi kesuksesan klub. Usai menjual Luis Suarez ke Barcelona di musim panas ini, The Reds memang langsung melakukan pembelian banyak pemain. Rodgers meyakini kehadiran Balotelli dan Eto’o akan menghadirkan kom-
petisi yang sehat antar pemainnya. Khusus untuk Balotelli, Rodgers berharap bisa memacu performa Sturridge menjadi lebih baik lagi. “Dinamika di antara para pemain tentu penting, tapi saya tidak khawatir. Karena jika Anda pemain hebat, maka Anda juga ingin kehadiran pemain hebat lainnya. Baca: Balotelli ( Halaman 2 )
SELASA 26 AGUSTUS 2014 NOMOR. 02605 TAHUN VIII
Jawa langka BBM, warga Sulut panik
SELEBRITI
Pertamina pastikan jatah BBM subsidi di Sulut 1200 KL/hari
MARSHANDA
Hamil?
SENIN (25/8) kemarin artis Marshanda dijadwalkan bertemu dengan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI). Mereka menjadwalkan pertemuan terkait kabar penyakit bipolar disorder dan hak asuh anaknya, Sienna. Namun Chaca—panggil akrab pemilik nama lengkap Andriani Marshanda—itu, justru mendatangi dokter kandungan di rumah sakit bersalin Kemang Medical Care, di Bilangan Ampera, Jakarta Selatan. Baca: Hamil ( Halaman 2 )
INTERNASIONAL Ikuti ISIS, Boko Haram dirikan kekhalifahan Islam
PEMIMPIN Boko Haram, Abu Bakar Shekau, berbicara di lokasi yang tidak diketahui dari sebuah video yang dirilis oleh kelompok pemberontak Nigeria Islam Boko Haram.(foto: boko haram handout via reuters tv)
PEMIMPIN kelompok militan Boko Haram, Abu Bakar Shekau, telah menyatakan berdirinya kekhalifahan Islam di Bwoza, Kota Borno, wilayah timur laut Nigeria. Kelompok ini serupa dengan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) pimpinan Abu Bakar Al-Baghdadi. Borno telah lama berada dalam kendali milisi Boko Haram, yang menculik 200 siswi sekolah asrama empat bulan lalu. Dalam laporan Daily Mail, Minggu (24/8), Shekau memproklamasikan kekhalifahan lewat sebuat video yang diterima kantor berita Prancis, AFP. “Alhamdulillah, Allah telah memberikan kemenangan kepada milisi di Gwoza. Kota tersebut kini menjadi bagian dari kekhalifahan Islam,” ujar Shekau dalam tayangan video berdurasi 52 menit tersebut. Kelompok yang telah dinyatakan sebagai organisasi teroris oleh PBB ini juga menyatakan bahwa Borno tidak lagi berurusan dengan Nigeria. Baca: Ikuti ( Halaman 2 )
POJOK “Jika anda tidak bergerak untuk mulai membangun mimpi anda, seseorang justru akan memperkerjakan anda untuk membantu membangun mimpi mereka” (Tony Gaskins, Relationship Coach)
Manado—Kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi terjadi di pulau Jawa dan Sumatera beberapa hari terakhir ini. Kelangkaan itu ditakutkan akan berimbas hingga ke Sulut. Sontak saja masyarakat di Bumi Nyiur Melambai ini mulai panik, sehingga beberapa hari ini, sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Manado ramai dikunjungi konsumen untuk mengisi BBM, khsusnya BBM bersubsidi jenis premium maupun solar. Kepanikan itu mulai dirasakan sejumlah masyarakat yang ditemui Swara Kita di SPBU, Senin (25/8) kemarin. “Saya sebagai konsumen sangat berharap, mudahmudahan kelangkaan yang mulai terlihat ini akan kembali normal, sehingga kami sebagai konsumen tidak di buat kecewa karena banyak hal yang tertunda
akibat kendaraan kami yang tidak bisa berjalan karena kosongnya BBM,” ujar Agnes Bernadus, warga Kelurahan Dendengan Dalam. Salah seorang pegawai di salah satu SPBU Paal Dua, Fahrudin Rauf, juga mengatakan kalau kelangkaan BBM mulai dirasakan dalam beberapa hari ini. “Sepengetahuan yang saya nonton di TV, kalau Pertamina akan melakukan pembatasan pengiriman stok BBM di daerah, sehingga banyak konsumen di SPBU ini yang mulai pertanyakan hal tersebut,” kata dia. Di tempat terpisah, Sales Representative BBM PT Pertamina Retail Manado, Arif Rachman, saat dikonfirmasi, mengatakan, kelangkaan BBM bersubsidi di beberapa daerah luar Sulut. Baca: Jawa ( Halaman 2 )
MUNAS GOLKAR
Ical yakin tidak bisa digulingkan Jakarta—Desakan sejumlah kader Partai Golkar agar Musyawarah Nasional (Munas) IX digelar Oktober 2014 ini kembali disikapi Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie. Dia menyatakan bahwa Munas IX nanti akan digelar pada 2015 mendatang. Karenanya ia meminta keputusan itu dipatuhi oleh semua pengurus dan kader partainya. Ical, sapaannya, menegaskan bahwa dirinya tidak bisa digulingkan melalui Munas 2014. Dia
mengatakan pelengseran dirinya hanya bisa melalui Munas 2015 mendatang sesuai yang telah ditetapkan pada Munas VIII yang digelar di Pekanbaru Riau, pada 2009 lalu. “Tidak bisa Munas dilakukan pada 2014. Siapa memangnya yang punya suara?” kata dia usai rapat konsolidasi dengan para Ketua DPD I Partai Golkar di kediamannya di Menteng, Jakarta Pusat, Senin (25/8) kemarin. Baca: Ical ( Halaman 2 )
WAKIL Ketua Komisi IX DPR Nova Riyanti Yusuf alias Noriyu (atas). Anas Urbaningrum, Athiyyah Laila, dan Muhammad Nazaruddin.(foto: ist)
Kicauan terbaru Nazaruddin, sebut Noriyu istri kedua Anas J a k a r t a — Muhammad Nazaruddin kembali mengeluarkan statemen mengejutkan. Mantan Bendahara Umum DPP Partai Demokrat itu mengungkap
bahwa Nova Riyanti yang disebutnya istri mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum adalah Nova Riyanti Yusuf alias Noriyu. Perempuan cantik
ini saat ini duduk sebagai anggota DPR RI asal Fraksi Partai Demokrat dan menjabat Wakil Ketua Komisi IX. Baca: Kicauan ( Halaman 2 )
PEMERINTAHAN
Tim Jokowi susun tiga opsi kabinet Jakarta—Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) memimpin rapat dengan Tim Transisi. Berdasarkan rapat, kata Jokowi, akhirnya diperoleh tiga opsi susunan kelembagaan dan kementerian atau kabinet pemerintahannya bersama Jusuf Kalla (JK) periode 2014-2019. “Ada tiga opsi yang nanti akan dijelaskan oleh Pak Andi (Andi Widjajanto, Deputi Tim Transisi, red),” kata Jokowi sebelum meninggalkan rumah Tim Transisi. Andi kemudian memaparkan tiga opsi yang dimaksudkan Jokowi tersebut. Pertama, seperti sudah diusulkan sejak satu pekan yang lalu, yakni tetap 34 kementerian seperti sekarang. Namun nama kementerian ada yang diubah. Opsi ini diambil bila ruang manuver sisi anggaran Oktober-Desember 2014 sangat terbatas, sehingga tak dimungkinkan melakukan restrukturisasi perubahan anggaran. Menurut Andi, opsi ini memfokuskan pada 31 urusan pemerintah yang tumpang tindih. Misalnya, urusan navigasi laut yang tersebar di 12 kementerian. Jokowi, ujar Andi, meminta kajian lebih mendalam, bahkan melakukan pembekuan program yang tumpang tindih. Setelah itu, baru kemudian diserahkan ke salah satu kementerian sehingga bisa lebih efektif. Opsi kedua, ada 27 kementerian. Untuk mempelajari undang-undang dasar, kata Andi, ada tiga kementerian yang harus ada, yakni Kementerian Luar Negeri, Pertahanan, dan Kementerian Dalam Negeri. Selain itu, ada tiga menteri yang pengubahannya harus lewat DPR, yakni Kementerian Agama, Hukum, dan Kementerian Keuangan. Karena itulah, enam kementerian itu akan tetap ada. Adapun kementerian lainnya akan dibuat sesuai dengan prioritas pemerintahan Jokowi-JK. Baca: Tim ( Halaman 2 )
PEMBANGUNAN
Demi Sulut, Lape incar Komisi V DPR
MENHUB EE Mangindaan saat melakukan kunjungan kerja di Pelabuhan Manado, Senin (25/8) kemarin.(foto: tonny/sk)
Manado—Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan melenggang mulus ke DPR RI periode 2014-2019. Di komisi mana dirinya ditempatkan oleh Fraksi Partai Demokrat, Lape—sapaan akrabnya— berujar bahwa dirinya ingin berada di Komisi V yang membidangi perhubungan,
telekomunikasi, pekerjaan umum, perumahan rakyat, dan pembangunan pedesaan dan kawasan tertinggal. “Saya incar Komisi V DPR RI, doakan ya,” ujar Lape menjawab Swara Kita di sela-sela kunjungannya di Pelabuhan Manado, Senin (25/8) kemarin. Komisi V diketahui ber-
mitra kerja dengan beberapa Kementerian/Lembaga seperti Kementerian Perhubungan; Kementerian Pekerjaan Umum; Kementerian Perumahan Rakyat; Kementerian Pembangunan Daerah Teringgal; Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG); Badan SAR
Nasional, dan Badan Penanggulangan Lumpur Sidoardjo (BPLS). Tentunya, keinginan Lape mengincar komisi tersebut karena ada tujuan mendasar, yakni agar hubungan pembangunan di Sulut akan terus dikawal. Baca: Demi ( Halaman 2 )
Lihat pengamanan Paspampres di Balaikota
Ahok: Ini latihan-latihan kalau saya jadi presiden Paspampres resmi bertugas melakukan pengawalan dan pengamanan terhadap pasangan Presiden-Wapres terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla. Pasukan yang sudah menjalani seleksi ketat sejak 6 bulan lalu ini terdiri dari personel terbaik dari sejumlah kesatuan TNI seperti Komando Strategis Angkatan Darat (Kostrad), Komando Pasukan Khusus (Kopassus), dan Bravo dari TNI Angkatan Udara yang tersebar di seluruh Indonesia. WAKIL Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama merasa sedang berada di Istana Wapres ketika melihat pengawalan terhadap Joko Widodo yang dilakukan oleh Pasukan Pengamanan Presi-
den (Paspampres) di Balaikota Jakarta, beberapa hari terakhir ini. Selama ini, pria yang akrab disapa Ahok itu hanya melihat unsur Pengamanan Dalam (Pamdal) dan Satpol PP yang terus menjaga
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
Balaikota Jakarta. “Ya, tidak apa-apa. Latihan-latihanlah kalau nanti saya jadi presiden,” kata Ahok yang diiringi tawa berderai di Balaikota Jakarta, Senin (25/8) kemarin.
Ahok mengaku baru mengetahui bahwa Jokowi merampingkan iring-iringan mobil kepreside-nan, dari 22 mobil rombongan menjadi hanya 7 kendaraan. Baca: Ahok ( Halaman 2 )
AHOK akrab dengan para wartawan yang melakukan peliputan di Balaikota Jakarta, kantor Gubernur DKI Jakarta.(foto: ist)
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com