Swara kita 30 mei 2014

Page 1

Anggun raih penghargaan di WMA

Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

terbit 16 halaman

PENYANYI Anggun Cipta Sasmi meraih penghargaan World Music Awards (WMA) di Monte Carlo, Monaco, Selasa (27/5) waktu setempat. Kala ditemui di ruang pers, Anggun terlihat sumringah sambil mengangkat trofi penghargaan yang diraihnya di ajang bergengsi dunia itu. Anggun hadir bersama musikus asal Portugis, Tony Carreira, di red carpet WMA. Keduanya pernah bekerja sama dalam pembuatan album milik Anggun, yang sudah pindah ke Prancis sejak 20 tahun lalu itu. Anggun mengenakan bustier

hitam yang dipadu dengan dress panjang bernuansa hitam dan putih. Rambut panjang penyanyi kelahiran Jakarta, 29 April 1974 itu, dibiarkan tergerai. Anggun tampil di WMA. Dia satu panggung dengan musikus dan penyanyi berkaliber dunia, seperti Mariah Carey, Miley Cyrus, dan Ricky Martin. Tahun lalu, selain Anggun, Agnes Monica juga masuk menjadi salah satu nominasi ajang musik dunia itu. Tahun ini, Agnes yang baru merilis single Coke Bottles, tak masuk dalam daftar nomine.(temc)

JUMAT 30 MEI 2014 NOMOR. 02549 TAHUN VIII

Dewan Penasihat: Amien Rais, Akbar Tandjung, Ustaz Hilmi Aminuddin, Hashim Djojohadikusomo, Zulkifli Hasan, Agung Laksono, Jenderal (Purn) Djoko Santoso, dll.

Penasihat: Megawati Soekarnoputri, Surya Paloh, Muhaimin Iskandar, Wiranto, Sutiyoso

Ketua: Mahfud MD Wakil Ketua: Jenderal (Purn) George Toisutta, Letjen (Purn) Burhanuddin, Laskdya (Purn) Moekhlas Sidik, KH Masduki Baidlowi

Adu kuat tim pemenangan

Sekretaris: Fadli Zon Wakil Sekretaris: Setya Novanto, Tjatur Sapto Edi, Imam Marsudi Bendahara: Thomas Djiwandono, Jon Erizal, Robert Kardinal Wakabid Penggalangan dan Kampanye: Idrus Marham Wakabid Strategi: Romahurmuziy Wakabid Relawan: BM Wibowo Direktur Kebijakan dan Program: Drajad Wibowo, Harry Azhar Azis, Heirma Poernomo Direktur Strategi: Sugiono, Rully Chaerul Azwar, Sukmo Harsono Direktur Komunikasi dan Media: Budi Purnomo K, Arya Mahendra Sinulingga, Yuri Hidayat Direktur Kampanye: Prasetyo Hadi, Emron Pangkapi, Rambe Kamarul Zaman Koordinator Juru Bicara: Fuad Masyhur Juru Bicara: Mayjen TNI (Purn) Sudrajat, Tantowi Yahya, Bara Hasibuan, Sandiaga Uno, Nurul Arifin, Marwah Daud Ibrahim Tim Debat: Didik J Rachbani, Hidayat Nur Wahid, Nurul Arifin, Rizal Mallarangeng, dll.

TOKOH SASTRA

Penulis dan penyair AS Maya Angelou tutup usia

MAYA Angelou saat masih hidup, mendapat cimuan dari Presiden AS Barack Obama usai menerima penghargaan.(foto: ist)

SALAH satu tokoh sastra terbesar yang dimiliki Amerika Serikat dalam 50 terakhir, Maya Angelou, meninggal. Wanita yang juga dikenal sebagai penyair ini meninggal dalam usianya yang ke-86 tahun. Dikutip dari laman BBC, kabar meninggalnya Maya telah dipastikan oleh Wali Kota tempatnya tinggal di Winston-Salem, North Carolina, Amerika Serikat, pada Kamis (29/5) kemarin. Penulis tenar berdarah Afrika-Amerika ini merupakan wanita Afrika-Amerika pertama yang diminta membacakan puisi karyanya dalam acara pelantikan Presiden Bill Clinton pada tahun 1993 lalu. Maya telah menulis lebih dari 30 buku. Yang paling terkenal adalah autobiografi, I Know Why the Caged Bird Sings. Berbagai penghargaan dan penghormatan dari penghargaan buku nasional didapatkan wanita yang terlahir dengan nama Marguerite Annie Johnson ini. Tak hanya itu, pada tahun 2011 ia juga menerima penghargaan Presidential Medal of Freedom, yakni penghargaan tertinggi untuk warga sipil atas jasa-jasanya dalam komunitas literatur. Dan rencananya, ia pun akan menerima penghargaan pada Jumat (30/5) hari ini dalam acara Major League Baseball’s Beacon Awards Luncheon di Houston. Namun, ia menolak dengan alasan kesehatan. Kabar meninggalnya Maya langsung menghadirkan banyak ucapan belasungkawa di dunia maya. Lewat akun Twitternya, penulis Harry Potter, JK Rowling, memuji Maya dengan menulis, “Jika Anda selalu berusaha terlihat biasa-biasa saja, Anda tidak akan pernah tahu betapa menakjubkannya Anda. Maya Angelou, Anda benar-benar menakjubkan.” Baca: Penulis ( Halaman 2 )

Jakarta—Kompetisi merebut dukungan rakyat Indonesia telah dimulai. Dua pasang calon presiden dan wakil presiden (caprescawapres) sudah pasang strategi tancap gas jelang Pemilu Presiden 9 Juli 2014 mendatang. Strategi politik jelang pilpres itu diawali dengan membentuk tim pemenangan. Sejumlah tokoh dan petinggi partai politik dilirik masuk ke dalam tim. Mereka bertugas memenangkan caprescawapres. Pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) yang pertama kali mendeklarasikan tim sukses pemenangan calon yang diusung enam partai politik itu. Prabowo-Hatta menunjuk mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD sebagai ketua tim pemenangan. Mahfud sendiri mengaku dilema saat ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan nasional Prabowo-Hatta.

Ketua: Tjahjo Kumolo Wakil Ketua: Patrice Rio Capella, Imam Nachrowi, Dossy Iskandar Prasetyo, Letjen TNI (Purn) M Yusuf, Kertanegara Ketua BP Presiden: Puan Maharani, Victor Blaiskodat, Marwan Jafar, Chaeruddin Ismail, Ashary Ali Agus Sekretaris: Andi Widjajanto Sekretaris I: Akbar Faisal Sekretaris II: Teten Masduki Sekretaris III: Irvansyah Penghubung Partai: Achmad Basarah, Siti Nurbaya Abubakar, M Hanif Dhakiri, Saleh Husin, Rully Sukarta Bendahara: Didit MP, Juliari P Batubara Juru Bicara: Hasto Kristiyanto, Anies Baswedan, Kadir Karding, Ferry Mursyidan Baldan, Sarifuddin Sudding, Daulat Sinuraya Tim Ahli: Muhammad Prakosa, Rokhmin Dahuri, Sonny Keraf, Sukardi Rinakit, Imam Sugema, dll. Penggalangan: Jenderal TNI (Purn) Fachrul Rozy, Budiman Sudjatmiko, Utut Adianto, Rieke Diah Pitaloka, dll. Tim Debat: Maruarar Sirait, Helmi Faishal Zaini, dll. Hukum: Hendri Yosodiningrat, OC Kaligis, dll.

Baca: Adu ( Halaman 2 )

Demokrat masih netral SBY bantah minta Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta paparkan visi misi Jakarta—Suhu politik Tanah Air jelang Pemilu Presiden (Pilpres) terus meninggi. Partai Demokrat yang sudah menyatakan diri netral dan tidak memihak salah satu pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (caprescawapres) sesuai hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) beberapa waktu lalu, tetap menjadi rebutan dua kubu. Hanya saja, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tampaknya jengah juga mendengar isu yang menyebut dirinya mewajibkan dua pasangan caprescawapres untuk memaparkan visi dan misinya di hadapan dirinya dan kader Partai Demokrat. SBY menyebut, langkah tersebut dilakukan berdasarkan inisiatif yang diajukan Jokowi-JK maupun Prabowo-Hatta. “Saya tidak pernah meminta, apalagi mengharuskan para capres

paparkan visi dan misinya kepada saya,” tulis SBY dalam akun twitter @SBYudhoyono, Kamis (29/5) kemarin. SBY mengaku tidak memiliki hak untuk meminta kedua pasangan tersebut untuk memaparkan visi dan misinya di hadapan dirinya maupun kader-kader Partai Demokrat. Dia pun menyadari ada aturan dan etika yang dipegang teguh masing-masing pasangan tersebut. “Saya tidak punya hak untuk itu. Saya juga mengerti aturan dan etikanya,” tukas dia. SBY melanjutkan, sebelumnya pasangan Prabowo-Hatta mengajukan permohonan tertulis untuk dapat memaparkan visi dan misi mereka. SBY pun mengaku hanya memfasilitasi mereka. “Yang benar, pasangan Prabowo-Hatta menulis surat pada pimpinan Partai Demokrat agar diberi waktu untuk paparkan visi dan misinya. Itu hak mereka juga,” ujar SBY. Hal itu pernah disampaikannya pada Rapimnas Partai Demokrat beberapa hari lalu.

KETUA Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono(foto: ist)

Baca: Demokrat ( Halaman 2 )

KASUS KORUPSI HAJI

KPK kejar bukti dugaan pencucian uang bos PPP Jakarta—Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami laporan hasil analisis (LHA) transaksi keuangan mencurigakan yang berkaitan dengan Menteri Agama (Menag) Suryadharma Ali (SDA) yang telah disampaikan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Laporan itu sedang dikaji untuk melihat ada atau tidaknya dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang dilakukan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan tersebut (PPP) itu. “Bagian yang didalami untuk TPPU,” kata Wakil Ketua KPK, Adnan Pandu Praja kepada wartawan, Kamis (29/5) kemarin. Sebelumnya, Wakil Kepala PPATK Agus Santoso menyatakan pihaknya telah menyerahkan LHA transaksi keuangan mencu-

rigakan yang berkaitan dengan Suryadharma ke KPK. Menurut Agus, bila pihaknya menyampaikan LHA kepada KPK, berarti ada dugaan tindak pidana pencucian uang. Terkait hal tersebut Adnan menjawab diplomatis. Adnan juga enggan berspekulasi lebih dini apakah waktu untuk menjerat Suryadharma dengan pasal pencucian uang sudah semakin dekat. “Tunggu lah,” tegas Adnan. Sementara itu Inspektorat Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) menemukan sejumlah potensi masalah dalam pengelolaan dana haji. Potensi terbesar ada pada pengadaan katering, akomodasi dan transportasi. “Di situ banyak semut mengerubung,” ujar Inspektur Jenderal Kemenag Muhammad Jasin. Baca: KPK ( Halaman 2 )

Cerita Snowden, si pembocor data rahasia intelijen AS

Dilatih sebagai mata-mata dan menyamar di sejumlah negara

Pembocor data rahasia intelijen Amerika Serikat (AS), Edward Snowden, mengatakan dalam sebuah wawancara televisi bahwa ia “dilatih sebagai mata-mata” dan menyamar ketika bekerja di sejumlah negara untuk kepentingan sejumlah lembaga Pemerintah AS. DALAM sebuah kutipan wawancara di Moskwa, Rusia, dengan NBC Nightly News yang ditayangkan Selasa waktu AS (atau Rabu waktu Indonesia), Snowden membantah komentar sejumlah kritikus bahwa dia

merupakan seorang analis level rendah. Siaran lengkap wawancara tersebut akan disiarkan televisi itu pada Rabu malam waktu AS. Snowden bekerja untuk Dell sebagai kontraktor Badan Keamanan Nasional

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

AS (NSA) dari tahun 2009 sampai pada awal tahun ini, kemudian sebagai kontraktor perusahaan konsultan manajemen Booz Allen Hamilton. Sejumlah laporan sebelumnya menyebutkan bahwa dia bekerja untuk CIA

sebagai seorang penjaga keamanan dari usia 19 tahun dan sebagai seorang operator yang menyamar dalam penugasan di luar negeri pada usia 23 tahun. Baca: Dilatih ( Halaman 2 )

POSTER dukungan terhadap Edward Snowden terpampang di depan Gedung Putih, kantor pemerintahan AS.(foto: mandel ngan/afp)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.