Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim
terbit 16 halaman SENIN 3 AGUSTUS NOMOR 2830 TAHUN IX
Polisi diminta harus maksimal kawal Pilkada
SELEBRITI
Politik uang menghantui ajang Pilkada Serentak Jakarta—Komisi Pemilihan Umum (KPU) berharap kepolisian dapat bertugas secara maksimal dalam
mengawal dan mengamankan jelang dan selama penyelenggaraan pemilihan kepala darah serentak 2015. Komi-
sioner KPU Hadar Nafis Gumay menyatakan harapannya tersebut pasca kerusuhan yang terjadi di Kantor KPU Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Penyelenggaraan pilkada, kata Hadar, dapat berjalan secara baik apabila adanya dukungan dan kerja sama
CUACA EKSTRIM
Resmi lepas masa lajang NYCTA Gina selama ini dikenal sebagai sosok centil dengan suara cempreng mengganggu. Ia identik dengan Jeng Kelin, perempuan polos yang terkadang menyebalkan, dengan gaun pink lalu menggamit tas besar, rambut berantakan, serta lipstik merah mungil dan pewarna pipi. Kini, Jeng Kelin seperti lenyap tanpa bekas. Gina justru terlihat anggun dalam balutan kebaya penuh payet berwarna putih. Tidak ada lagi tawa lebar dan tingkah menyebalkan yang ditampilkan alumnus Fakultas Kedokteran itu. Minggu (2/8) kemarin, Gina mengakhiri masa lajangnya. Ia dipersunting kekasih yang juga selebriti, Rizky Kinos. Siang ini, Gina dan Kinos melangsungkan akad nikah, dilanjutkan resepsi malam nanti. Keduanya resmi menikah di Gedung Arsip Nasional, Gajah Mada, Jakarta. Baca: Resmi ( Halaman 2 )
INTERNASIONAL Wapres AS pertimbangkan pencalonan diri di Pemilu
JOE Biden.
WAKIL Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, mengadakan pertemuan dengan para pendukungnya di rumahnya di Washington untuk mempertimbangkan kemungkinan pencalonan dirinya dalam pemilu presiden AS 2016. Jika benar mencalonkan diri, Biden disebut-sebut sebagai rival utama Hillary Clinton dalam bursa calon presiden AS dari Partai Demokrat Biden mempertimbangkan pencalonan dirinya setelah terinsipirasi dari semangat putranya, Beau Biden, 46, yang meninggal pada akhir Mei lalu karena menderita kanker otak. Baca: Wapres ( Halaman 2 )
Jakarta—Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho menyatakan telah melakukan persiapan terkait penanganan darurat kekeringan. “BNPB siapkan Rp 75 miliar rupiah untuk mengatasi kekeringan di 102 kabupaten,” kata Sutopo, Minggu (2/8). Sutopo menjelaskan dana tersebut sebagian besar digunakan untuk membantu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam melakukan penanganan darurat kekeringan. Penanganan darurat yang dimaksud yaitu distribusi air bersih dengan tangki air, perbaikan pipa, dan pembangunan bakbak penampungan air. “Sementara untuk penanganan jangka panjang memerlukan upaya yang menyeluruh berupa perbaikan kualitas lingkungan dan pembangunan infrastruktur keairan,” kata Sutopo. Ia menjelaskan kekeringan selalu berulang setiap tahun. Pasalnya, ketersediaan air yang ada memang sudah tidak mampu memenuhi kebutuhan air penduduk. “Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara sudah defisit air sejak lama. Saat musim kemarau di wilayah tersebut terjadi defisit air sekitar 20 miliar meter kubik,” katanya. Bahkan, kata Sutopo, berdasarkan kajian Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) pada 2003 saja, di Jawa ada 92 kabupaten/kota yang memiliki defisit air selama satu hingga delapan bulan. Baca: BNPB ( Halaman 2 )
membuat kericuhan termasuk melakukan perusakan terhadap barang-barang inventaris kantor KPU setempat dan mendesak agar pendaftaran pasangan calon keinginan mereka dapat diterima KPUD. Baca: Polisi ( Halaman 2 )
PILWKAO MANADO
Mor Bikin GSVL Jadi Paripurna
BNPB guyur 75 M atasi kekeringan
NYCTA GINA
antarpenyelenggara, terutama pihak kepolisian yang bertugas untuk meredam kericuhan. “Kami harap pihak kepolisian dan intelijen dapat dukungan untuk antisipasi (kericuhan),” ujar Hadar di Kantor KPU, Jakarta, Sabtu (1/8) akhir pekan lalu. Diketahui, sejumlah massa
PASANGAN GSVL-Mor.
DETIK-detik helikopter tempur Mi-28N militer Rusia jatuh dan meledak Insiden yang menewaskan sang pilot tersebut terjadi dalam Aviadarts, sebuah kompetisi penerbangan militer internasional. Gambar kombinasi menunjukkan detik-detik jatuhnya Mi-28N yang diterbangkan oleh tim Berkuty (Golden Eagles) selama kompetisi penerbangan militer Aviadarts di Dubrovichi, dekat Ryazan, Rusia, Minggu (2/8) kemarin. Insiden nahas tersebut menewaskan salah satu dari dua orang pilot.(foto: ist/merc)
Manado—Dipilihnya Mor Dominus Bastian sebagai Calon Wakil Walikota untuk mendampingi GS Vicky Lumentut (GSVL) sebagai Calon Walikota Manado dari Partai Demokrat (PD), adalah sikap terbaik Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PD. Pasalnya, Mor dinilai membuat GSVL jadi paripurna sebagai pasangan yang dicalonkan partai politik. “Selama ini, karena berbagai bargaining politik, jarang kader partai mendapat kehormatan sebagai pemegang amanat perjuangan partainya sendiri. Lihat saja dalam Pilwako (pemilihan walikota, red) Manado, hanya GSVL-Mor
saja yang murni mengusung kader partai,” ujar Juniffer Kaparang, Ketua PAC Bunaken. Menurut Kaparang, keputusan DPP PD tersebut memberi pembelajaran politik yang baik. “Menangkan pertarungan di Pemilu Legislatif agar partai bisa mencalonkan kader sendiri tanpa tersandera jumlah kursi yang tak cukup, sehingga harus tawarmenawar dengan partai lain. Ini sudah Demokrat buktikan di Manado,” imbuh kader muda yang juga dikenal sebagai Ketua Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI) Manado ini. Baca: Mor ( Halaman 2 )
PILKADA SERENTAK
Calon tunggal tinggal 9 daerah Jakarta—Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan bahwa jumlah daerah yang memiliki calon tunggal sampai perpanjangan pendaftaran pilkada serentak hari kedua atau Minggu (2/8) berkurang
menjadi sembilan daerah dari sebelumnya 11 daerah. KPU akan menutup pendaftaran perpanjangan pilkada serentak, Senin (3/8) hari ini. Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay mengungkapkan, penam-
bahan pendaftar pasangan calon terdapat di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua Barat, dengan masing-masing bertambah satu pasangan calon pemimpin dae-
rah. Kota Mataram di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) bertambah satu pasangan calon yaitu Salman dan Jana Hamdiana yang diusung oleh Partai Golkar. Baca: Calon ( Halaman 2 )
Paduan Suara (PS) Langowan 4 Male choir (L4MC)
Raih Championship Choir di Bali, L4MC harumkan Sulawesi Utara Paduan suara (PS) Langowan 4 Male choir (L4MC), ternyata mampu mengharumkan nama Sulawesi Utara (Sulut) di ajang kompetisi bergengsi PS tingkat internasional. Ini dibuktikan dengan keberhasilan L4MC menjadi satu satunya tumpukan PS asal Sulut yang melaju di tahap Grandprix Bali International Choir Festival (BICF), Minggu (2/ 8) kemarin, di Sanur Paradise Hotel Bali.
POJOK Tak ada rahasia untuk menggapai sukses. Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras dan mau belajar dari kegagalan. (General Collin Power) PADUAN Suara L4MC.(foto: ist)
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
L4MC melaju ke tahap paling bergengsi ini setelah meraih nilai tertinggi di kategori gospel and spiritual dan berhasil meraih predikat sebagai Winner of Categori Gospel and Spiritual dengan nilai tertinggi dari 10 kategori yang dilombakan yakni
34.84. Di bawah besutan coach Recky Korompis, didampingi Ketua dan Sekretaris Pria/Kaum Bapa (P/KB) Wilayah Langowan Empat Pnt Harny Korompis dan Pnt Edwin Sumaraw serta Ketua BPW Pdt Kathrin Montolalu Kodrak MTh, L4MC
tampil ke-tahap selanjutnya pada kategori yang sama dan berhasil meraih juara dengan predikat Gold Medal Championship Choir of Category Gospel and Spiritual dengan nilai 87,83. Baca: Raih ( Halaman 2 )
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com