Swara kita 9 januari 2015

Page 1

DERBI MADRID

Debut hoki Torres PENAMPILAN Fernando Torres yang memulai debutnya bersama klub yang menjadi awal karirnya di sepak bola profesional, Atletico Madrid, mungkin tak istimewa. Main 59 menit, tak ada gol, bahkan sering terperangkap offside. Namun, El Nino—julukannya—tetaplah jimat bagi klub di ibukota Spanyol itu. Tak heran jika Torres mampu menghadirkan hoki sehingga Atletico bisa

Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

terbit 16 halaman

kembali menang atas rival sekota, Real Madrid, dengan skor 2-0 pada laga pertama babak 16 besar Copa del Rey. Disaksikan sekitar 46.800 pendukung setia Atletico, Torres memulai pertandingan awalnya bersama klub pertamanya dalam dunia sepak bola profesional, sebelum dia memperkuat Liverpool, Chelsea dan AC Milan. Baca: Debut ( Halaman 2 )

JUMAT 9 JANUARI 2015 NOMOR 02694 TAHUN IX

3 kapal ilegal di Melonguane bakal segera ditenggelamkan

SELEBRITI

TAYLOR SWIFT

Sukses di People’s Choice Awards 2015 PENYANYI Taylor Swift makin bersinar saja. Terbukti dalam ajang People’s Choice Awards 2015 ia sukses membawa pulang tiga piala. Swift dianugerahi predikat Penyanyi Wanita Terfavorit dan Penyanyi Pop Terfavorit. Shake It Off juga dipilih sebagai lagu terfavorit. People’s Choice Awards 2015 disiarkan langsung dari Los Angeles, Rabu (7/1) malam waktu Amerika Serikat, atau Kamis (8/1) waktu Indonesia. Bukan hanya membahana lewat ajang penghargaan, Swift juga masih menguasai papan tangga lagu Amerika Serikat pekan pertama 2015. Baca: Sukses ( Halaman 2 )

INTERNASIONAL THAILAND

Mantan PM akan dimakzulkan

YINGLUCK Shinawatra.

KARIR politik mantan Perdana Menteri Yingluck Shinawatra terancam selesai. Pasalnya, parlemen Thailand akan memulai proses pemakzulan minggu depan. Yingluck diancam dilarang berlaga di panggung politik dalam jangka panjang dan proses ini menjadi ujian bagi ketentraman negara yang tercipta setelah kudeta militer tahun lalu. Adik mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra ini sangat populer di kalangan jutaan warga pedesaan yang miskin dan memilihnya menjadi presiden dengan suara mutlak pada pemilu 2011. Yingluck disingkirkan dari kursi pemerintahan pada Mei setelah pengadilan menyatakan dia bersalah menyalahgunakan kekuasaan, hanya beberapa hari sebelum militer melakukan kudeta karena aksi protes penentangnya yang terus terjadi sejak November 2013. Sehari setelah disingkirkan, badan anti-korupsi negara itu menjatuhkan dakwaan melalaikan tugas terkait skema subsidi beras yang kontroversial. Komisi Nasional Anti-Korupsi menyatakan Yingluck bersalah dalam dakwaan salah kelola skema beras yang diperkirakan merugikan negara sebesar US$15 miliar. Baca: Mantan ( Halaman 2 )

POJOK Cara untuk memulai adalah dengan berhenti berbicara dan mulai melakukan. (Walt Disney)

Melonguane—Mengirim sinyal ancaman agar kapalkapal asing ilegal yang melakukan penangkapan di perairan Indonesia, terus dilakukan pihak kepolisian yang berkoordinasi dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Dan penenggelaman kapal yang tertangkap terus dilakukan, termasuk 3 kapal ilegal asal Filipina yang kini masih menunggu giliran di Pelabuhan Melonguane Talaud. Ketiga kapal yang diamankan dan ditahan di Melonguane ini merupakan hasil operasi yang ditangkap pada bulan Oktober 2014 lalu. “Kapal-kapal ilegal asal Filipina ini ditangkap saat beroperasi secara ilegal di perairan Sulawesi. Total ada 6 kapal semuanya, tapi 3 kapal lainnya sudah ditenggelamkan akhir tahun lalu. Sisanya akan ditenggelamkan dalam waktu dekat ini, menunggu cuaca bagus,” ujar Plt Kabid Humas Polda Sulut, Kompol John Maramis, saat dihubungi Swara Kita, Kamis (8/1) tadi malam. Saat diamankan, kapalkapal ini memuat ikan tangkapan yang bervariasi, na-

Semua kapal berasal dari Filipina, nelayan Talaud juga minta diimbangi dengan peningkatan taraf hidupnya mun bisa dirata-ratakan 1 ton per kapal. “Ikut diamankan juga paraABK (anak buah kapal, red) yang masing-

masing berjumlah 7 orang di tiap kapal,” beber perwira menengah ini sembari pihaknya berharap penenggelaman ini

akan menimbulkan efek jera bagi para pelaku ilegal fishing. Baca: 3 Kapal ( Halaman 2 )

KEBAKARAN DI BOULEVARD

SI Jago Merah menghanguskan 6 rumah di kawasan Jl. Piere Manado, tepatnya di Lingkungan III Kelurahan Titiwungen Utara. Manado GS Vicky Lumentut langsung melihat kondisi kebakaran yang belakang Mesjid Miftahul Jannah Boulevard ini. Berita selengkapnya di Ibukota, Hal. 9.(foto: boyz/sk)

Tendean Walikota terjadi di Halaman

Manado

’Tahun Pemulihan’ MENURUT Zodiak Cina, tahun 2015 adalah tahun kambing kayu. Kambing adalah tanda kedelapan dari Zodiak Cina yang terdiri dari 12 Shio. Angka 8 dalam kebudayaan Cina adalah salah satu angka yang memberikan keberuntungan serta melambangkan perdamaian dan kemakmuran. Bagi kota Manado sendiri, tahun kambing kayu tahun 2015 ini dapat dikatakan tahun tuaian dan tahun pemulihan dalam berbagai sektor. Sektor ekonomi misalnya. Pascabencana banjir tahun 2014, masyarakat kini mulai membenah diri menatap tahun pemulihan tahun 2015. Hal tersebut didasarkan dengan pertumbuhan ekonomi di tahun 2015 dimana Kota Manado diprediksi bakal semakian meningkat dan bergeliat. Mulai dari sekor industri

Oleh: Dedi Wakkary kecil menengah dan Kawasan BOB (Boulevard On Bisnis) diprediksi akan memberikan sumbangsi pertumbuhan ekonomi siknifikan. Plus dengan pertumbuhan sektor ekonomi di kawasan luar BOB, sebut saja kawasan pengembangan baru pusat perdagangan di Kairagi dan kawasan Bisnis perumahan Kecamatan Mapanget. Baca: Tahun ( Halaman 2 )

KONGRES PAN

PASCATRAGEDI AIRASIA

Menteri Perhubungan: Bisnis maskapai murah tidak sehat! Jakarta—Bisnis maskapai penerbangan murah menurut Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengarah pada persaingan yang tidak sehat. Ia menyoroti lebih murahnya tiket pesawat dibandingkan harga tiket kereta api yang dianggap tak masuk logika. “Menurut saya, yang enggak sehat industrinya (maskapai penerbangan murah),” kata Jonan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (8/1) kemarin.

Catatan Awal Tahun

Mantan Direktur Utama PT KAI itu, mengungkapkan, dengan harga tiket kereta api yang lebih mahal daripada pesawat, industri kereta api kesulitan menangguk keuntungan. Jonan juga mempertanyakan bagaimana maskapai penerbangan bisa menjual tiket dengan murah. Hal yang disorotinya, adalah, apakah maskapai tersebut merugi atau mengurangi biaya perawatan dalam rangka berhemat. Baca: Menteri ( Halaman 2 )

PENDIDIKAN TINGGI

Dikotomi PTS-PTN akan dihapus Jakarta—Upaya penghapusan dikotomi pengelolaan perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS) sedang dijajaki pemerintah lewat Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti). Selama ini, urusan PTN berada di bawah payung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Ke-

mendikbud), sedangkan PTS dikoordinasi oleh Kopertis. Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), M Nasir menjelaskan, umumnya PTN memiliki masalah mengenai dana dan PTS menghadapi masalah pengelolaan institusi. Baca: Dikotomi ( Halaman 2 )

REKOMENDASI BPK

Lima BUMN Abaikan Rekomendasi BPK

MENTERI BUMN Rini Soemarno dan anggota BPK Achsanul Qosasi.(foto: temi)

Hatta klaim kantongi 400 lebih pendukung

Jakarta—Ada lima badan usaha milik negara yang sama sekali belum menindaklanjuti rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Lima BUMN itu berasal dari beberapa sektor, seperti jasa, pertambangan, serta properti. Namun, BPK enggan menyebutkan BUMN yang dimaksud. “Rekomendasi BPK itu umumnya terdiri atas berbagai temuan seperti ketidakpatuhan dan

inefisiensi, di antaranya kesalahan investasi dan pengadaan barang yang merugikan negara,” kata Anggota BPK Achsanul Qosasi, saat melakukan jumpa pers di kantornya, Kamis (8/1) kemarin. Meski begitu, ia mengakui ada juga perusahaan negara yang sudah menjalankan rekomendasi secara utuh alias seratus persen. Baca: Lima ( Halaman 2 )

ZULKIFLI Hasan, Hatta Rajasa dan Amin Rais.

Jakarta—Tim Pemenangan Hatta Rajasa pada Kongres PAN IV yakin figur yang mereka dukung bakal mendulang kejayaan kembali. Pasalnya, mereka mengklaim hingga saat ini Hatta telah kantongi 400 suara lebih. Suara tersebut didapat dari 24 DPW, 4 Ortom dan beberapa DPD. “400 suara lebih, dan ini akan berlangsung dinamis,” kata Anggota Tim Pemenangan Farhad Hamid kepada wartawan di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (8/1) kemarin. Namun, Farhad melanjutkan, mereka belum menggalang dukungan penuh kepada DPD. Total suara yang diperebutkan Hatta dan Zulkifli Hasan

berjumlah 536. DPD masingmasing memiliki satu suara, DPW dua suara, DPP empat suara dan Ortum 4 suara. Farhad melanjutkan 400 lebih suara yang dimiliki Hatta sudah cukup untuk memenangi Kongres. Jumlah suara tersebut akan dikristalisasi. “Supaya partai ini tidak mengulangi kesalahan kecil masa lalu. Kami ingin mengubah sedikit kondisi partai ini,” imbuhnya. Namun, sisa 9 DPW yang belum menyatakan sikap, menurut Farhad merupakan basis dukungan Zulkifli Hasan, seperti Lampung, Jawa Timur dan Jogjakarta. Baca: Hatta ( Halaman 2 )

Langgar aturan zona koefisien dasar hijau

Parkiran mal di Bandung dibongkar walikotanya SIKAP tegas ditunjukkan Pemkot Bandung. Mereka membongkar bangunan parkir di ruang bawah tanah atau basement Mal Paris Van Java. Lahan parkir itu didirikan di atas zona koefisien dasar hijau (KDH). Menurut Walikota Bandung Ridwan Kamil, KDH di wilayah tersebut

minimal 20 persen dari total luas wilayah pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan Sukajadi, Bandung, seluas 6.400 meter itu. “Pelanggarannya membangun basement di zona KDH. Seharusnya wilayah tersebut hanya hijau dan tanah, bukan di atas ada pot tanaman tapi di bawah-

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

nya basement, itu bukan KDH,” kata Ridwan, Kamis (8/1) kemarin. Menurut Ridwan, manajemen Paris Van Java telah dipanggil dan mengakui kesalahannya. Mereka bersedia bangunan itu dibongkar. “Selain itu, PVJ mendapatkan sanksi tambahan untuk menyediakan ruang terbuka hijau

dengan membeli tanah di dekat lokasi mal,” katanya. Sanksi tambahan lain yang dikenakan kepada manajemen PVJ, yakni membantu merapikan taman-taman di sepanjang Jalan Sukajadi dan merelokasi pedagang kaki lima di sekitar jalan tersebut. Baca: Parkiran ( Halaman 2 )

WALIKOTA Bandung Ridwan Kamil, memantau langsung proses pembongkaran basement Mal Paris Van Java Bandung.(foto: temi)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


SAMBUNGAN Debut ... dari Halaman 1 Meski tampil di bawah ekspetasi, namun Bos Atletico Madrid, Diego Simeone, mengaku puas dengan debut yang dijalani oleh Torres. Striker yang selalu mencetak gol penting di Timnas Spanyol ini memang tidak mencetak gol di pertandingan tersebut, namun aksinya sudah lebih dari cukup untuk membuat sang bos terkesan. “Sepakbola adalah energi. Untuk bisa berkompetisi di luar sana, anda harus mulai bersaing dari diri anda sendiri. Pertandingan tadi berjalan sulit dari awal. Kami berjuang untuk beradaptasi, namun kami memanfaatkan kekuatan kami dengan baik, pemain belakang juga tampil brilian,” tutur Simeone pada Marca. “Torres terlihat kuat, cepat, dan bertenaga. Namun ia masih harus belajar cara memberikan tekanan dan kapan kita harus melakukannya. Ia juga masih harus belajar bekerja sama dengan rekannya. Ia membawa antusiasme dan energi,” pungkasnya. Torres sendiri mengaku bahagia setelah menjalani debut keduanya bersama Atletico Madrid. Torres menjalani pertandingan pertama setelah kembali ke Atleti dalam laga berat melawan Real Madrid. Torres bermain selama sekitar satu jam dalam pertandingan yang dimenangi Atleti dengan skor 2-0 tersebut. Ia ditarik keluar untuk digantikan Koke sesaat setelah Atleti mencetak gol pertama ke gawang Madrid. “Saya bahagia karena banyak hal. Saya bahagia karena hasil yang didapat tim, atmosfer yang kami rasakan, dukungan fans dan semuanya,” ucap Torres kepada Canal Plus. Torres juga mengaku menikmati kemenangan dalam derby kota Madrid itu. Namun ia mengingatkan bahwa Madrid belum habis karena masih ada leg kedua di Santiago Bernabeu. “Mengalahkan Madrid selalu menyenangkan. Mengalahkan salah satu tim terbaik dunia memang membuat setiap pemain senang. Kemenangan ini memberikan kesempatan besar kepada kami. Tapi keunggulan 2-0 bukan jaminan jika masih harus bermain di Santiago Bernabeu. Kami masih harus menjalani 90 menit yang lama”. Torres yang dipinjamkan AC Milan kepada Atletico pada pekan lalu, adalah pencetak gol terbanyak Atletico selama lima musim berturut-turut sebelum dia hengkang ke Liverpool pada tahun 2007. Pada Minggu (04/01) lalu, Torres diperkenalkan kembali kepada sekitar 45.000 pendukung setia Atletico di Stadion Vicente Calderon dan kemudian diarak keliling kota.(bbcu/boln)

Sukses ... dari Halaman 1 Pelantun sejumlah lagu populer seperti Love Story, You Belong With Me, We Are Never Ever Getting Back Together, dan I Knew You Were Trouble itu menempati puncak tangga lagu Billboard 200 untuk ke-delapan kalinya. Albumnya yang bertajuk 1989 telah terjual sebanyak 172 ribu kopi dan diunduh sejumlah 718 ribu kali. Berdasarkan data statistik per 4 Januari dari Nielsen SoundScan yang dikutip Reuters, 1989 laris sebanyak 244 ribu unit. Swift secara khusus menolak penjualan album 1989 dalam bentuk streaming. Namun, album penyanyi 25 tahun itu tetap meledak di pasar musik internasional. 1989 menjadi album rekaman paling laris sepanjang 2014 dengan total 3,7 juta album terjual.(cnni)

Mantan ... dari Halaman 1 Majelis Legislatif Nasional, NLA, yang dijadwalkan mengambil keputusan atas proses pemakzulan Yingluk ditunjuk pelaku kudeta tahun lalu. Persidangan pemakzulan ini akan dimulai pada Jumat (9/1) besok dan keputusan bisa diambil akhir bulan ini. Jika dimakzulkan, Yingluck diancam tidak bisa berlaga di panggung politik selama lima tahun. Junta militer berhasil menciptakan stabilitas politik, tetapi kesulitan membangun kembali perekonomian di ekonomi kedua terbesar Asia Tenggara ini. Perekonomian Thailand hanya tumbuh 0,2 persen dalam sembilan bulan pertama 2014 akibat rendahnya ekspor dan lemahnya permintaan dalam negeri. Para pengkritik mengatakan kasus ini merupakan bagian dari ambisi pemerintah militer mengakhiri pengaruh keluarga Yingluck yang sangat berkuasa dan langkah untuk memakzulkannya bisa memicu para pendukungnya bergerak. “Jika Yingluck dipecat akan muncul penolakan terhadap pemerintah militer,” Ujar Thanawut Wchaidit, juru bicara Front Bersatu bati Demokrasi yang pro Yingluck. Hukum darurat masih diberlakukan di seluruh wilayah Thailan, dan aksi protes pun dilarang, tetapi hal ini tidak membuat sejumlah petani dan pegiat melakukan aksi demonstrasi menentang rejim militer dalam skala kecil. Krisis bertahun-tahun ini berpusat pada kakak Yingluck yang kaya raya, Thaksin, yang menjalankan kebijakan populis sehingga mendapat dukungan luas dari rakyat tetapi dibenci oleh kubu yang telah mapan yang didukung militer. Thailand dilanda krisis politik setelah Thaksin, yang partainya selalu memenangkan pemilu sejak 2001, disingkirkan dari jabatan perdana menteri melalui kudeta pada 2006.(cnni)

Dikotomi ... dari Halaman 1 “Penghapusan dikotomi ini bertujuan agar pendidikan tinggi mencapai hasil terbaik di tingkat dunia,” ujar Nasir, dalam acara Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Forum “Higher Education Stakeholder Dialogue”, di Hotel Atlet Century Park, Senayan, Jakarta, Kamis (8/1) kemarin. Rekonstruksi kebijakan dalam tataran pendidikan tinggi, kata Nasir, diperlukan karena Indonesia sudah ketinggalan dalam menghadapi persaingan yang berkembang dan pesat. Oleh karena itu, Nasir bertekad membangun komunikasi yang baik antara PTN dan PTS dalam satu forum. “Kalau secara kualitas, mari kita bangun PTN dan PTS, tapi kita harus menganalisis SWOT PTN dan PTS,” ucapnya. Nasir mengmbuhkan, penghapusan dikotomi ini membuat kita pun tidak lagi bicara soal Kopertis. Menurutnya, Kopertis akan dihapus dan diganti menjadi Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi. “Layanan pendidikan tinggi yang harus kita pikirkan adalah bagaimana proses pembinaan pendidikan. Jadi, PTN dan PTS harus memiliki fondasi untuk menuju kualitas dan tercapainya daya saing bangsa Indonesia,” tuturnya.(okez)

JUMAT 9 JANUARI 2015

2

Dua jenazah korban AirAsia sudah diautopsi Surabaya-Dua jenazah korban AirAsia QZ8501 telah diautopsi untuk kepentingan penyidikan. Jenazahjenazah tersebut diambil sebagai sample untuk mendukung pengungkapan penyebab jatuhnya pesawat berpenumpang 162 orang itu. "Ada dua sudah diautopsi sebagai sample, hasilnya masih pendalaman. Autopsi ini untuk kepentingan penyidikan, jadi nanti penyidik yang akan ekspose," kata Ketua Tim DVI Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jawa Timur, Kombes Pol Budiono, Kamis (8/1). Sebelumnya diberitakan, beberapa jenazah di

antaranya pilot dan pramugari akan diautopsi untuk kepentingan penyidikan. Namun pihak DVI belum bersedia memberikan keterangan tetang jenazah yang sedang diautopsi. Hari ini, Tim DVI hanya berhasil mengidentifikasi satu jenazah atas nama Djoko Suseno dari 15 jenazah yang belum teridentifikasi. Djoko menjadi jenazah yang ke-25 dari 39 jenazah yang diterima RS Bhayangkara. Kesulitan identifikasi korban yang dialami oleh Tim DVI adalah kondisi mayat yang kurang memberikan informasi. Jenazah secara fisik mengalami kerusakan di bagian sidik jari atau organ

tertentu. "Kesulitannya tergantung data antemortem dan postmortem yang diperoleh. Data itu ibarat cermin, sidik jari dan DNA akan dicocokkan, karena sesuatu hal belum lengkap sehingga belum bisa dipastikan," katanya. Dicontohkan Budiono, data antemortem sudah diperoleh namun data postmortem jenazah tidak didapatkan. Kondisi mayat yang tidak memberikan informasi sidik jari membuat tim kehilangan informasi satu sisi (postmortem). "Semuanya terus berproses. Proses bukan target waktu tapi keakuratan data," tegas Budiono.(merc)

Evakuasi jenazah korban AirAsia.

nelayan asing yang melakukan ilegal fishing di perairan Kepulauan Talaud,” ujarnya. Dukungan atas langkah menenggelamkan setiap kapal yang melakukan ilegal fishing datang dari Ketua Kelompok Tani dan Nelayan Andalan (KTNA)

Talaud, Herkanus Tumbal SSos. “Sudah terlalu lama nelayan kita dirongrong oleh pencurian ikan. Sebab nelayan asing ini memiliki armada yang jauh lebih baik. Kini saatnya mengembalikan kejayaan bahari bangsa ini,” jelasnya.

Namun menurut Tumbal, selain langkah penenggelaman kapal harus juga dibarengi dengan langkah pemberdayaan nelayan lewat pemberian bantuan dan dukungan lainnya yang dibutuhkan guna meningkatkan taraf hidup para nelayan. “Langkah

preventif ini harus juga diikuti dengan langkah mengembangkan kehidupan para nelayan agar kekayaan laut dan perikanan kita benar-benar dapat dinikmati para nelayan dan masyarakat pada umumnya,” tutup Tumbal.(debe/erel)

pemimpin birokrat akademisi tersebut harus pisah jelang pertarungan dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota periode 2015-2020, sejumlah pejabat teras diperkirakan mulai ambil langkah aman atau sebaliknya jalan pintas. Berani mengambil resiko atau malah ambil langkah aman, bisa dilakukan sejuhlah pejabat dengan bermuka dua kepada

pimpinan. Hingga juga, tahun Pemulihan ini bisa dikatakan juga mempengaruhi pada pentas politik di Kota Manado. Wajah baru Dekot Manado dengan semangat baru jadi citra tersendiri bagi kota Tinutuan. Meski di tahun ini Anggota Dekot Manado harus diperhadapkan dengan berbagai tudingan miring jelang pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD), namun pada

akhirnya dipastikan akan tetap bersinergi upaya untuk membangun kota Manado. Kuncinya, pada penentuan Walikota dan Wakil Walikota periode 2015-2020, sejumlah partai diprediksi bakal memegang kendali dalam penentuan orang nomor satu di Kota Manado. Kekuatan mesin politik serta jumlah masa militan dengan ditunjang dengan jumlah kursi memenuhi unsur

mengusulkan Bakal Calon Walikota, jadi ukuran betapa panasnya pentas politik jelang pergantian pemimpin di Kota Manado. Jadi tahun pemulihan bisa dikata menjadi milik beberapa partai politk dan tahun ini adalah tahun tuaian kemenangan atau tahun tuaian kekalahan bagi parpol yang tidak mempersiapkaan strategi mantap dalam menjalani tahun kambing kayu tahun 2015.(*)

“Elite Dewan Pimpinan Pusat PAN cenderung (mendukung) Pak Hatta, sedangkan garis Majelis Pertimbangan Partai lebih ke Pak Zulkifli,” kata Azis sebelum Rapat Kerja Nasional Partai di Rumah PAN, Jalan TB Simatupang, Jakarta, Rabu (7/1) lalu. Soal persentase dukungan, Azis belum bisa memaparkannya. Menurut dia, dukungan dari masingmasing pemilik suara belum

buat. “Dalam satu institusi, Dewan Pimpinan Daerah atau Dewan Pimpinan Wilayah, bisa saja mendukung keduanya,” ujar Azis. Sebelumnya, Ketua Majelis Pertimbangan Barisan Muda PAN yang juga putra sulung Amien Rais, Ahmad Hanafi Rais, menyatakan Zulkifli telah mengantongi 410 dari 600 suara yang memiliki hak untuk memilih di Kongres. Hanafi mengisyaratkan

menjadi 40 persen. Menurutnya, dengan ketentuan batas bawah 40 persen, selisih harga tiket antara maskapai yang tergolong low cost carrier (LCC) dengan maskapai full service akan sangat kecil. Bahkan di sejumlah penerbangan rute pendek selisihnya bisa hanya sekitar Rp 50.000. “Artinya kebijakan itu hanya menguntungkan maskapai full service,” kata Nawir. Sebagai contoh, tarif batas atas untuk rute JakartaMedan adalah Rp 2.094.000, Jakarta-Surabaya Rp 1.327.000, Jakarta-Yogyakarta Rp 1.064.000, dan JakartaDenpasar Rp 1.627.000. Jika mengacu pada aturan baru, maka maskapai LCC hanya diperkenankan menjual tiket Jakarta-Medan sebesar Rp 628.200, Jakarta-Surabaya Rp 398.000, Jakarta-Yogyakarta Rp 319.000 dan JakartaDenpasar Rp 488.000. Padahal, di masa low season, maskapai full service menjual tiket tidak sampai di batas atas, namun hanya di kisaran 70 persen. Kondisi itu, menurutnya, berpotensi menimbulkan kartelisasi. “Tanpa ada inovasi, persaingan usaha yang memadai itu tidak tercipta. Ujungnya bisa saja maskapai berperilaku kartel,” ujar Nawir. Dia mengingatkan, pada masa pascareformasi terjadi perdebatan antara KPPU dengan Kementerian Perhubungan dan pelaku industri terkait penerapan kebijakan tarif batas bawah. Saat itu jumlah penumpang hanya sekitar 10 juta-20 juta per tahun. Hal itu karena harga tiket pesawat sangat mahal, sehingga tidak terjangkau oleh masyarakat. “Namun saat kita rekomendasikan itu dicabut, dalam tiga tahun kemudian jumlah penumpang pesawat bisa bertambah sampai 42 juta per tahun. Karena harga tiket

bisa terjangkau oleh masyarakat,” ujarnya. Oleh karena itu, Nawir meminta menhub meninjau kembali rencana pemberlakuan kebijakan tarif batas bawah tersebut. Sementara itu, Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia Tulus Abadi mengatakan penghapusan tiket murah yang ditawarkan oleh maskapai penerbangan berbiaya rendah atau low cost carrier (LCC) dinilai tidak tepat. Sebab, kata Tulus, regulasi tersebut akan berpotensi melemahkan pertumbuhan ekonomi pada sektor pariwisata. “Ini akan menurunkan minat masyarakat untuk bepergian menggunakan pesawat,” ujar Tulus saat dihubungi Tempo, Rabu lalu. Pengetatan regulasi, kata Tulus, seharusnya dilakukan bukan pada pelayanan tarif, tapi pada teknis perizinan rute terbang. Tulus mengatakan selama ini pemerintah dinilai terlalu mudah memberikan izin rute penerbangan sehingga banyak maskapai yang lalai terhadap persoalan teknis. “Kalau sekarang tarif bawah dihapuskan, artinya ada hal yang tidak dipatuhi, baik dari regulator maupun operator,” ujarnya. Lebih lanjut, Tulus menjelaskan, kesiapan tenaga pilot dari setiap maskapai juga diperlukan untuk membenahi aturan rute penerbangan. “Jika pilotnya kurang, jangan dieksploitasi mempekerjakan pilot lebih dari delapan jam. Tidak benar kalau begitu,” katanya. Selain itu, kesiapan bandara dalam melayani rute penerbangan juga harus diperketat agar kesalahan dalam penerbangan tidak terjadi lagi. “Perizinan harus diperketat agar tidak ada penyelewengan rute,” ujarnya.(komc/brst/temi)

ayahnya lebih merestui Zulkifli menjadi ketua umum PAN dengan alasan regenerasi. “Senior (Amien Rais) mentradisikan ketua umum satu periode. Harapannya tradisi ini dijaga walaupun tak ada di AD/ART Partai. Peluang (menjadi ketua umum) lebih besar Pak Zul,” kata Hanafi kepada CNN Indonesia. Restu Amien untuk Zulkifli itu dibenarkan oleh Azis. “Indikasinya terlihat jelas saat Amien Rais bilang ketua umum sebaiknya hanya satu periode. Kelihatan Pak Amien ingin ada rotasi,” kata dia. Wasekjen PAN Teguh Juwarno menyatakan restu Amien berpengaruh besar dalam pemilihan ketua umum. Terpilihnya Hatta sebagai Ketua UmumPANpadaKongres2010 pun tak lepas dari andilAmien. “Pak Amien sebagai pendiri PAN memiliki pandangan dan ijtihad (tafsiran) untuk kebaikan PAN ke depan. Pengaruh beliau masih besar di PAN. Jadi sikap politik Pak Amien tak bisa diabaikan,” kata Teguh. Untuk diketahui, pada Kongres PAN 2010 di Batam, Hatta bertarung dengan Dradjad Wibowo memperebutkan posisi Ketua Umum PAN. Namun Dradjad

kemudian mundur dan membukajalanbagiHattauntuk memenangkan kursi ketua umum. Dradjad selanjutnya bersedia mendampingi Hatta sebagai Wakil Ketua Umum PAN. Hanya saja, pendukung Hatta Rajasa tak surut meski Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional mengisyaratkan lebih merestui Zulkifli Hasan sebagai Ketua Umum PAN periode 2015-2020. “Dukungan ke Pak Hatta cukup besar di Dewan Pimpinan Pusat, Dewan Pimpinan Wilayah, dan Dewan Pimpinan Daerah,” kata Azis. Untuk diketahui, DPP, DPW, dan DPD merupakan pemegang hak suara pada Kongres PAN yang mengagendakanpemilihanketua umum partai. Sementara Hatta engganmengomentaripernyataan Amien Rais yang menyebut menginginkan ketua umum menjabatsatuperiodesaja.“Saya enggakmaumengomentari itu,” ujar Hatta setibanya di Rumah PAN, Jalan TB Simatupang, Jakarta. Keengganan serupa diperlihatkan Amien saat ditanya soal siapa kandidat ketua umum yang ia restui. “Nanti saja ya,” kata Amien singkat.(spem/cnni)

3 kapal ... dari Halaman 1 Sementara itu, Pemkab Talaud juga menyatakan kesiapan mereka mendukung program KKP dan kepolisian. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Dr Jetty Pulu mengungkapkan kesiapannya mendukung program yang dimotori Kementerian yang

membawahinya. “DKP Talaud bekerjasama dengan seluruh instansi terkait baik vertikal mau pun horizontal siap mengamankan dan menjaga potensi dan kekayaan laut dan perikanan kita, termasuk upaya menenggelamkan setiap kapal

Tahun ... dari Halaman 1 Tak hanya itu, sektor pariwisata juga menjadi andalan jadi magnet tersendiri bagi kota dengan julukan Seribu Gereja. Pengembangan lokasi pariwisata dengan manajemen investasi pariwisata yang bertumbuh memberikan sumbangsi pendapatan yang tidak bisa di pandang remeh. Disisi lain, dari segi pemerintahan, di akhir tahun kepemimpinan

Walikota Manado GS Vicky Lumentut dan Wakil Walikota Manado Harley Ai Mangindaan, akan sedikit berpengaruh dengan ritme kerja di dalam tubuh jajaran Pemkot Manado. Ini tergambar dengan pola pemikiran ‘fanatisme’ kepada salah satu pimpinan jelang pertarung Perebutan kursi DB 1 A oleh sejumlah sekelompok jajaran PNS Pemkot Manado. Jika benar adanya duo

Hatta ... dari Halaman 1 Kalaupun nantinya, Zulkifli yang menang PAN tidak akan pecah. “Siapapun yang menang kami akan ikut. Siapapun yang menang kami tetap di KMP. Itu tidak akan berubah,” imbuhnya. Sikap Hatta ataupun 24 DPW terhadap pernyataan Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Amien Rais yang mengatakan satu ketum hanya satu periode menurutnya hasil pemikiran Amien sendiri sebagai tokoh

yang menggerakan reformasi. Namun, Farhad berkilah, DPW melihat kondisi di lapangan tidak bisa membangun partai kalau ketumnya berganti-ganti setiap periodenya. Sementara itu, Wakil Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional Azis Subekti, membeberkan peta dukungan politik terhadap dua kandidat kuat ketua umum PAN, incumbent Hatta Rajasa dan Zulkifli Hasan.

Menteri ... dari Halaman 1 Menurut dia, tidak mungkin maskapai penerbangan rela terus merugi sehingga biaya perawatan yang akhirnya ditekan. “Kalau sampai keselamatan yang dihemat bagaimana?” kata dia. Dengan alasan-alasan itu, pemerintah melalui Peraturan Menteri Perhubungan menetapkan tarif batas bawah sekurang-kurangnya 40 persen lebih rendah dari tarif batas atas, dari yang sebelumnya 50 persen. Ketentuan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Perhubungan nomor PM 91 Tahun 2014 tentang Mekanisme Formulasi Perhitungan dan Penetapan Tarif Batas Atas Penumpan Pelayanan Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri. Keputusan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan untuk menetapkan tarif batas bawah sekurangkurangnya 40 persen dari tarif batas dilandasi penjagaan terhadap aspek keselamatan (safety), di samping nilai tukar rupiah yang melemah. Lantas, yang menjadi pertanyaan tidak adakah penerbangan murah yang menjaga keamanan? Mengapa Kemenhub lebih memilih menaikkan tarif batas bawah, daripada meningkatkan pengawasan atas keselamatan penerbangan? Direktur Angkutan Udara, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan, Mohamad Alwi menegaskan, aspek keselamatan dalam transportasi apalagi penerbangan adalah yang utama. “Safety itu tidak bisa ditawar-tawar lagi,” kata dia, di Jakarta, kemarin. Pemerintah, lanjut Alwi, menetapkan peraturan baru tersebut sebab harus ada keseimbangan biaya antara operasi dan yang didapat maskapai. “Antara biaya

operasional, dan yang dikonsumsi seperti bahan bakar (fuel), training juga. Sehingga (akhirnya) tujuannya adalah safety,” jelas Alwi. Dia juga memastikan bahwa pengawasan dalam transportasi udara dilakukan secara berlapis. Misalnya, pada sebuah pesawat, pengawasan dilakukan mulai dari level mekanik, inspektur, chief inspektur, bahkan sampai manajer. “Minimal tiga lapis,” kata dia. Maskapai yang beroperasi serta regulator harus melakukan standar pengawasan sesuai dengan ketentuan Federal Aviation Administration (FAA). Oleh karena itu, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Kemenhub, juga melakukan pengawasan sampai ke daerah-daerah.”Tentunya konsep suatu pengawasan ini anytime, sama sepadan dengan yang lain. Inilah kira-kira Ditjen Perhubungan Udara menyiapkan pengawasan sampai daerah. Kita niru sistem global,” pungkas Alwi. Hanya saja, Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Muhammad Nawir Messi mengatakan tidak ada korelasi antara rendahnya harga tiket dengan faktor keselamatan penerbangan yang berpotensi menyebabkan terjadinya kecelakaan pesawat. “Terjadinya kecelakaan pesawat itu tidak ada hubungannya dengan harga tiket murah. Coba cek dulu di internal birokrasi Kementerian Perhubungan dan otoritas bandara, ada faktor kelalaian yang menyebabkan kecelakaan atau tidak? Jadi bukan persoalan tiket murah,” ujar Nawir di Jakarta, Rabu (7/1) lalu, menanggapi keputusan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan yang menaikkan batas bawah tarif penerbangan dari 30 persen

Parkiran ... dari Halaman 1 “Harus ada tanggung jawab sosialnya, bukan hanya sisi ekonomi yang dikejar, tapi tanggung jawab terhadap kota juga,” kata Ridwan. Dadan Ramdan, Direktur Wahana Lingkungan Hi-

dup (Walhi), Jawa Barat, mengapresiasi tindakan Wali Kota Bandung dalam mengatasi masalah KDH. Selain PVJ, ada 114 bangunan hotel, mal, dan apartemen di Kota Bandung yang melanggar KDH.(temi)

Lima ... dari Halaman 1 BPK menyatakan, hingga akhir Desember tahun lalu, dari 11.018 rekomendasi, baru 7.132 atau 65 persen yang ditindaklanjuti. Padahal, berdasarkan Pasal 20 Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004, pejabat wajib memberikan jawaban atau penjelasan kepada BPK atas rekomendasi tersebut selambat-lambatnya 60 hari setelah laporan hasil pemeriksaan diterima. Selain berpotensi menjadi pending item dalam dokumen negara, tidak ditindaklanjutinya rekomendasi BPK, menurut Achsanul, juga berpotensi menciptakan kerugian negara. Rencananya, pada 14 Januari 2015, BPK akan kembali memanggil Menteri BUMN Rini Soemarno untuk memantau tindak lanjut rekomendasi tersebut. Adapun Rini Soemarno mengapresiasi langkah BPK. Menurut dia, semua temuan

BPK harus ditindaklanjuti. “Apalagi nantinya ada workshop dalam sepekan ini,” tuturnya. Workshop itu dilakukan untuk menyamakan persepsi perihal rekomendasi BPK. Tak dilaksanakannya rekomendasi BPK, menurut dia, bisa saja karena adanya perbedaan pemahaman. Perbedaan pemahaman terjadi karena ada beberapa rekomendasi BPK yang dianggap tidak signifikan oleh BUMN. Sedangkan BPK menganggapnya sebagai sesuatu yang harus ditindaklanjuti. Rini berharap rekomendasi BPK bisa segera ditindaklanjuti oleh perusahaan. Ia menilai rekomendasi BPK mampu mendukung tata kelola perusahaan yang baik. “Peningkatan tata kelola perusahaan yang baik bisa menambah daya saing baik di tingkat regional dan global,” ujar Rini.(temi)


SULUT KINERJA LEGISLATOR

Belum ngantor, Manoppo disorot AWAL 2015 nampaknya kurang beruntung bagi Wakil Ketua Deprov Sulut, Marthen Manoppo SH. Pasalnya, politisi Partai Demokrat ini belum juga nongol di kantor Deprov Sulut, sehingga beberapa agenda, termasuk agenda penting seperti rapat Komisi II yang dibawah koordinasinya belum juga MARTHEN Manoppo. jalan. Manoppo pun menjadi sorotan. “Koordinator (Manoppo, red) belum ada,” ujar salah satu anggota Komisi II, yang menunggu pelaksanaan rapat yang akhirnya batal dilaksanakan, Kamis (8/1) kemarin. Usut punya usut, rupanya Sekretaris DPD Partai Demokrat Sulut ini masih dalam masa liburan di luar negeri. Hal ini diakui Ketua Fraksi Partai Demokrat (FPD) Edwin Lontoh SE, yang dikonfirmasi wartawan. “Beliau (Manoppo, red) masih berlibur di luar negeri bersama dengan keluarganya. Katanya ada urusan anaknya mau sekolah. Menurut informasi, tanggal 10 ini (10 Januari besok, red) aktif lagi masuk kantor,” ujar Lontoh. Dia mengakui kalau Manoppo sudah minta izin terlebih dahulu di fraksi. “Sebelum berangkat beliau sudah minta izin terlebih dahulu. Ya, namanya juga izin, urusan keluarga, tidak masalah,” kata Lontoh. Di satu sisi Lontoh menegaskan kepada seluruh personil FPD Deprov Sulut untuk terus bekerja untuk kepentingan masyarakat Sulut. “Saya kira semua anggota fraksi sudah tahu tugasnya, apalagi selalu ada penegasan dari Ketum Pak SBY (Partai Demokrat Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono) supaya kita harus bekerja, kerja dan kerja untuk kepentingan masyarakat,” tegas Lontoh.(dewe)

KAMTIBMAS

Talibo: Kondisi keamanan di Bolmut terkendali KASUS pembunuhan anggota Polsek Urban Kaidipang Aiptu Joko Suswanto (45), warga Desa Sonuo Kecamatan Bolangitang Barat, Bolmut, yang berujung kematian tersangka Rival Jiko, mengundang reaksi banyak pihak. Namun Anggota Deprov Sulut dapil Bolmong Raya, Ainun Talibo memastikan, pascakejadian, kondisi keamanan di Bolmut aman terkendali. “Kondisi tetap aman karena ada saling pengertian dari warga dan memang tidak perlu dibesar-besarkan. Apalagi bapak Bupati sudah menghimbau masyarakat menyerahkan permasalahan ini kepada aparat kepolisian,” ujar Talibo kepada wartawan di kantor Deprov Sulut. “Saya juga menghimbau semua pihak supaya menjaga keamanan dan kedamaian,” ajak istri Bupati Bolmut Depri Pontoh ini. Seperti diberitakan, tersangka Rival, warga Desa Talaga Kecamatan Bolangitang Barat, Bolmut, meninggal dunia dalam kondisi tidak wajar di dalam sel tahanan Polres Bolmong pada Senin (5/1) lalu. Kondisi Rival saat itu penuh luka dan mandi darah saat berada di tahanan. Beberapa saksi mata menuturkan, saat tersangka Rival (24) dan ZJ alias Zan (14) berada di dalam sel tahanan, kondisi kakak beradik itu, dalam kondisi mandi darah. Kaki Rival penuh luka yang diduga akibat luka tembakan peluru karet. “Rivai bersama adiknya, saat itu berada di dalam sel. Mereka berlumuran darah,” ujar beberapa saksi mata. “Rival meninggal sekitar pukul 10.30 Wita. Dia langsung di bawah ke RS Datoe Binangkang,” tambah saksi. Terkait meninggalnya tersangka yang diamankan di sel tahanan Polres Bolmong, Kapolres Bolmong AKBP William A Simanjuntak SIK mengatakan bahwa informasi tersangka meninggal di RS, bukan di dalam sel tahanan Polres. Meski kaget ada foto tersangka yang beredar saat di Polres Bolmong, Simanjuntak mengaku bahwa penahanan sudah sesuai prosedur. Diketahui, Rival merupakan tahanan atas kasus pembunuhan salah satu anggota polisi Polres Bolmong yang bertugas di Polsek Kaidipang. Rival dan adiknya Zan diduga kuat merupakan pelaku atas tewasnya Aiptu Joko Suswanto pada Sabtu (3/1) dengan satu luka tikaman di dada.(dewe/yede)

JUMAT 9 JANUARI 2015

3

Wagub: “Masalah” kunjungan Dubes AS tak perlu dipolemikan Humas Pemprov Sulut dinilai harus lebih bijak Manado—Persoalan yang mencuat terkait adanya pelanggaran UndangUndang nomor 9 Tahun 2010 tentang Keprotokolan yang dilakukan oleh Pemprov Sulut, saat penjemputan Duta Besar Amerika Serikat (Dubes AS) untuk Indonesia Robert Blake, yang berkunjung di Sulut, Rabu (7/1) lalu, ternyata mendapat tanggapan serius dari Wakil Gubernur (Wagub) Sulut Dr Djouhari Kansil MPd. Kansil mengungkapkan bahwa masalah ini tidak perlu dibesar-besarkan dan dipolemikan. Sebab, Gubernur Sulut Dr Sinyo H Sarundajang saat itu sementara dalam perjalanan dari Jakarta ke Manado. Karena ada kegiatan yang tidak kalah pentingnya juga yang harus dihadiri Gubernur. “Ini tidak perlu dipolemikan dan dibesar-besarkan. Apalagi saya dengan pak Gubernur Sulut merupakan satu paket kepemimpinan yang ada di daerah ini,” jelas Kansil menanggapi pernyataan pengamat politik pemerintahan Sulut Taufik Tumbelaka, yang diberitakan sebelumnya. “Jadi kalau pak gubernur tidak hadir saya bisa mewakili. Lagipula waktu bersamaan pak gubernur masih di Jakarta dan saat tiba langsung memimpin rencana pertemuan dengan Dubes HS yang akan dilakukan sebentar malam, (tadi malam, red) di Graha Gubernuran. Ini sangat luar biasa dimana Dubes Amerika menginap di salah satu daerah sampai 5 hari lamanya. Jadi tidak ada yang namanya melanggar etika diplomatik,” jelasnya. Ditambahkan oleh Kansil, terkait acara penjemputan yang jadi polemik tersebut, sebenarnya pihak Kedubes dan Duta Besar sendiri tidak mau ada proses resmi penjemputan. Namun sebagai adat orang Timur, maka dilaksanakanlah

DJOUHARI Kansil.

proses penjemputan yang melibatkan unsur Forkompimda Sulut diikuti sambutan tarian Kabasaran Cakalele di Bandara Sam Ratulangi Manado. “Mudah-mudahan dengan kehadiran Dubes Amerika yang datang tanpa pengawalan ketat ini, bisa membuka mata dunia bahwa Sulut sangat aman bagi siapa saja, terutama dalam berinvestasi,” harapnya. Sementara itu, Taufik Tumbelaka juga mengkritisi kinerja Humas Pemprov Sulut yang dinilai kurang bijaksana dalam menjalankan fungsinya sebagai mitra pers yang ada di daerah ini. Pasalnya, kedatangan Dubes AS yang bersifat resmi kenegaraan ini tidak memberikan kesempatan secara resmi untuk diwawancarai oleh insan pers lokal yang ada. Alasannya, pihak Kedutaan Besar hanya memilih 2 media lokal untuk melibut secara khusus. “Ini terkesan ada diskriminasi soal media massa yang ada di daerah ini. Sebab, hal yang tidak mungkin jika Kedubes hanya tau Dua media di Sulut. Ini yang harus disikapi, apakah pihak Kedubes sudah diarahkan?. Ini bisa jadi penjebakan politik sehingga jadi polemik,” nilai Tumbelaka. Sebab menurutnya, di Amerika saja tidak ada diskriminasi seperti itu. Presiden Barrack Obama saja sangat “wellcome”

dengan pers, termasuk presiden Jokowi. “Biasanya dalam kunjungan seperti ini selalu ada press-conference resmi, apalagi ini kunjungan diplomatik,” ingatnya. Dalam hal ini, terang Tumbelaka, pentingnya peran Humas Pemprov untuk mengambil sikap bijaksana untuk menjembatani antara insan Pers dengan Dubes Amerika. Apalagi 2015 ini merupakan tahun politik dan merupakan akhir masa jabatan Gubernur DR Sinyo Harry Sarundajang. Ingat, insan Pers merupakan pilar ke empat dalam negara. Dimana, melalui informasi dari mereka, rakyat bisa mengetahui tentang segalanya. Makanya harus ada komunikasi aktif antara nara sumber dengan pemburu berita, bukannya harus melulu disuguhi “pressrealesse”. “Saya berharap diakhir masa jabatan ini, SHS happy ending. Nah salah satu cara nya adalah merangkul kembali insan Pers, dan ini dituntut peran aktif Humas. Humas Pemprov masih perlu studi banding ke Kota Bitung, dimana kendati juga sering dikritik, toh menghasilkan opini WTP dari BPK,” sarannya. Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Setdaprov Sulut Dra Lynda Watania, yang dikonfirmasi secara terpisah, mengaku pihak Kedubes sendiri yang telah menghubungi Dua media sesuai keinginan mereka untuk liputan kunjungan Robert Blake. “Tapi kalaupun mau pressconference resmi akan saya usahakan, usai pertemuan malam bersama pak gubernur,” katanya kemarin sore. Terkait imbauan untuk merubah paradigma Humas ke depan, Watania mengatakan, terima kasih atas masukan tersebut. “Saya atas nama Jajaran Pemprov Sulut minta maaf pada insan pers atas ketidaknyamanan ini,”ujar Watania yang saat itu didampingi Kabag Humas Drs Yahya Rondonuwu yang juga sebagai juru bicara Pemprov Sulut.(erer)

GUBERNUR Sulut Dr SH Sarundajang saat bertukar cendramata dengan Dubes AS untuk Indonesia Robert Blake dalam pertemuan di ruang kerja SHS, Kamis (8/1) kemarin.(foto: ist)

KUNJUNGAN DUBES AS

Robert Blake puji kerukunan di Sulut Manado—Duta Besar Amerika Serikat (Dubes AS) untuk Indonesia, Robert Blake, memuji kerukunan antar umat beragama di Provinsi Sulut. Pengakuan Blake tersebut disampaikan kepada Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang (SHS) dalam pertemuannya di ruang kerja Gubernur, Kamis (8/1). Dikatakan, dalam kesempatan itu, Blake menanyakan kepada Gubernur SHS kiat apa yang dilakukan pemprov Sulut sehingga daerah Nyur Melambai ini, menjadi laboratorium kerukunan antar umat beragama di tanah air. SHS menyebutkan, di daerah ini sejak lama sudah ada yang namanya forum kerukunan antar umat beragama yang lahir dari masyarakat. Forum tersebut namanya Badan KerjasamaAntar Umar Beragama (BKSAUA) di

dalamnya terdapat enam pimpinan umat beragama yang diakui oleh pemerintah, dan setiap tahun secara periodik silih berganti menjadi pimpinan forum tersebut. Selain BKSAUA ada juga Forum Kerjasama Umat Beragama (FKUB) yang merupakan bentukan pemerintah, keanggotaannya sama dengan FKUB. Kedua forum tersebut menurut SHS telah banyak memberi kontribusi positif kepada pemerintah daerah dalam membantu terciptanya kerukunan antar umat beragama. “Peran kedua forum tersebut dianggap signifikan tidak hanya di Provinsi tapi juga hingga sampaidi kabupaten/kota seSulut,” jelas SHS. Dalam pertemuan itu, Blake juga menyatakan, mendukung kebijakan pemerintah daerah untuk melindungi

populasi hewan langkah seperti Tarsius Spektrum, Anoa, Rusa, Monyet serta jenis-jenis mahkluk laut yang hanya terdapat disini (Clitters) di selat Lembeh. “Kami akan terus mendukung pelestarian hewan langkah dan mahkluk laut itu, karena Sulut pernah menjadi tuan rumah iven internasional World Ocean Konvence dan Coral Triangle Initiative Summit (WOC/CTI Summit) pada pertengahan tahun 2009 lalu. Sehingga Sekretariat CTI Summit ditempatkan di Sulut,” kata Blake. Turut hadir Wagub Dr Djouhari Kansil MPd, Ketua DPRD Steven Kandou, Kapolda Brigjen Jimmi P Sinaga, Kasrem serta para pejabat Eselon II pemprov Sulut. Diakhir pertemuan baik Gubernur maupun Dubes melakukan pertukaran cendera mata.(erer)

LPSE SULUT

Maret, semua kontrak sudah ditandatangani Manado—Jajaran Pemprov Sulut, sepertinya tidak mau kecolongan seperti 2014 lalu, dimana banyak anggaran tidak terserap, menyusul tersisanya anggaran sebesar Rp 200 miliar lebih. Karenanya, Kamis (8/1) kemarin, Wakil Gubernur (Wagub) Sulut Dr Djouhari Kansil MPd, langsung turun lapangan sendiri meninjau proses lelang barang dan jasa di Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) di Biro Pembangunan Setdaprov Sulut.

Menariknya, dari ratusan proyek yang tersebar di seluruh SKPD, hingga Kamis sore kemarin baru 5 proyek yang terekspose melalui website LPSE Sulut. “Bulan Maret mendatang, semua proyek fisik sudah harus ditandatangani. Supaya target bisa tercapai. Jangan sampai menumpuk pada akhir tahun anggaran. Pekerjaaan fisik sudah harus dilelang pada triwulan pertama,” tegas Kansil yang saat itu ikut didampingi Karo Pemerintahan dan Humas

Dra Lynda Watania dan Karo Pembangunan Farly Kotambunan SE. Wagub kemudian menambahkan untuk menggenjot penyerapan anggaran maka pada Senin pekan depa akan dilakukan Rapim EPPA. “Sekalian Rapim Akrual. Semua SKPD harus hadir,” tegasnya. Terkait adanya kontraktor “nakal” Wagub mengimbau agar kepala SKPD harus memblacklist sehingga tidak lagi merugikan proses kelanjutan pembangunan.(erer)

PEMBERITAHUN Ditujukan kepada semua pelanggan PLN bahwa sejak tanggal 1 September 2014 telah dilakukan penertiban bagi pelanggan yang menunggak pembayaran rekening listrik 3 (tiga) bulan ketas, untuk itu kami menghimbau : "SEGERALAH BAYAR TUNGGAKAN REKENING LISTRIK ANDA" Jangan sampai kena pemutusan aliran listrik dirumah anda karena bagi pelanggan yang terkena pemutusan karena menunggak pembayarannya, maka penyambungan kembali akan dilaksanakan paling cepat 6 (Enam) hari setelah pelanggan menyelesaikan tunggakan rekening listriknya.

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


YUSTISIA BNI-GATE

KKEP layangkan surat ke Rutan Malendeng SIDANG kasus pencurian dan penggelapan barang bukti (babuk) uang nasabah Bank Negara Indonesia (BNI) cabang Manado, sekitar Rp4,4 miliar, yang dilaksanakan Komisi Kode Etik Polri (KKEP) Polda Sulut, dalam waktu dekat segera digulirkan. Buktinya, salah satu persiapan yang dirampungkan adalah pemanggilan terhadap terduga pelanggar yakni Brigadir Hendra Jacob Cs, yang saat ini menjadi terpidana dalam kasus penganiayaan. Tak heran, KKEP pun langsung menyurati pihak Rumah Tahanan (Rutan) Malendeng, dimana Hendra ditahan. Informasi yang didapat di Mapolda Sulut menyebutkan, surat dilaksanakan sidang kode etik telah dikirim ke Rutan Malendeng. Menurut sumber, surat tersebut bertujuan untuk permintaan ijin dikeluarkannya Hendra dari rutan, untuk mengikuti proses persidangan kode etik Polri. Menariknya lagi, sumber membeberkan bahwa tim Propam Mabes Polri dipastikan akan mengikuti jalannya sidang, sekaligus bertindak sebagai penuntut. “Suratnya sudah diberikan ke rutan. Tim mabes juga akan datang,” kata sumber, Kamis (8/1) kemarin. Sebelumnya, Ketua KKEP Polda Sulut, AKBP Yusuf Setiady, melalui Penuntut Umum, AKP Hanny Lukas, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya agenda sidang di institusi penegak hukum tersebut. Dikatakannya, tim komisi telah merampungkan pemberkasan para terduga pelanggar dan siap disidangkan dalam waktu dekat ini. Meski demikian, ia belum memastikan hari pelaksanaan sidangnya karena masih menunggu petunjuk pimpinan. “Memang pada bulan November hingga Desember 2014, sidangnya sempat tertunda karena pemberkasan dan koordinasi dengan Propam Mabes Polri. Tapi Januari 2015 ini segera kita lanjutkan sidangnya. Karena masih ada 11 terduga pelanggar, ditambah 2 terduga pelanggar kasus narkotika,” ungkap Lukas. Ketika ditanya apakah dalam sidang tersebut, akan dihadirkan mantan Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus), Kombes Pol Yudar Lululangi, Lukas pun belum bias memberikan keterangan lebih jauh. Meski demikian, pihak KKEP akan menunggu proses penyidikan dan pemberkasan dari Subdit Jatanras Dit Reskrimum Polda Sulut, yang menangani perkara pidana yang bersangkutan. “Kalau sudah tuntas penyidikannya di Jatanras, pasti kita lakukan proses lanjut untuk sidang kode etiknya,” jelasnya. Diketahui, Oktober 2014 lalu KKEP telah mengganjar 14 mantan anggota Timsus Polda Sulut dengan sangsi hukuman berbeda. Vonis tersebut dibacakan Ketua KKEP Polda Sulut, AKBP Yusuf Setyadi SH SSt MK MM MHum, didampingi tim perangkat sidang lainnya masing-masing Wakil Ketua Kompol Alex Adam serta anggota Kompol Robby Rondonuwu. Sementara untuk Penuntut Umum sendiri dipercayakan kepada AKP Hanny Lukas. Dalam amar putusan menegaskan, bahwa para mantan personil Tim Khusus (Timsus) yang direkrut dari bagian Reskrim dan Brimob tersebut telah melanggar Pasal 7 dan 13 Peraturan Kapolri (Perkap) N0 14 tahun 2011 tentang Kode Etik Profesi Polri. Mereka terbukti telah menerima uang yang dibawa lari Jolly Mumek dan Jhony Paat milik BNI Cabang Manado dengan jumlah Rp20 juta dan Rp30 juta. Uang ini diserahkan Iptu MM alias Meikhel serta Brigadir HJ alias Hendra. Mereka pun menerima empat sangsi masing-masing pelanggaran ini merupakan perbuatan tercela, wajib meminta maaf secara lisan dihadapan sidang KKEP dan tertulis kepada pimpinan Polri maupun pihak yang dirugikan. Kemudian sangsi ketiga adalah direkomendasikan ke fungsi berbeda, bukan pada bagian operasional yang bersifat demosi selama 5 tahun, selanjutnya direkomendasikan dipindah tugaskan ke wilayah berbeda yang bersifat demosi selama 5 tahun. Meski demikian, dalam putusan tersebut, Komisi Sidang juga telah mempertimbangkan pengabdian serta penghargaan yang diterima pelanggar sehingga hukuman diminimalisir. Diketahui, para pelanggar telah melanggar kode etik profesi yaitu dengan menerima hasil kejahatan atas penggelapan uang babuk, yang dilakukan MM alias Maikhel dan HJ alias Hendra yang diduga berjumlah Rp4,4 M. Tindakan mereka ini dinilai tidak menolak perintah atasan yang bertentangan dengan norma hukum dan norma agama. Dengan kata lain mereka telah melakukan pemufakatan pelanggaran.(erel)

KEJAHATAN JALANAN

Lewat lokasi tarkam, Mau tewas kena panah LELAKI Yustinus Mau, warga Kota Kalabahi, Kubapten Alor, Nusa Tenggara Timur, tewas terkena panah saat mobil yang ditumpanginya melintas di lokasi tawuran antar-pemuda. Yustinus yang berada di dalam mobil terkena panah di lehernya. Kapolres Alor, AKBP I Made Sugawa, Kamis (8/1) kemarin mengatakan, tawuran antara para pemuda terjadi di Kampung Baru, Kampung Baru, Selasa (6/1), tengah malam sekitar pukul 23.30. Saat itu mobil yang ditumpangi Yustinus bersama lima orang lainnya melintas. “Saat mereka melintas itu, kaca depan mobil itu tertutup rapat sehingga sopir aman. sedangkan kaca bagian belakang tertutup setengah saja, dan korban (Yustinus Mau) yang duduk di belakang sopir seketika terkena anak panah,” kata Sugawa kepada Kompas.com. Menurut Sugawa, mobil itu menjadi incaran salah satu kubu. Mereka mengincar sopir mobil itu. “Akan tetapi ternyata meleset dan yang kena malah korban,” kata Sugawa. Yustinus sempat dilarikan ke rumah sakit umum Kalabahi namun nyawanya tak tertolong lantaran luka besar sedalam 10 sentimeter. Setelah menerima laporan tersebut, Kepolisian Alor langsung bergerak dan menangkap pelaku yang diketahui berinisial YH (19), warga Kampung Baru, Kalabahi. YH ditangkap di Desa Air Kenari, Kecamatan Teluk Mutiara, Alor, siang tadi sekitar pukul 11.00 Wita. Saat ini kata Sugawa, YH telah diamankan di Mapolres Alor beserta barang bukti berupa anak panah dan busur. Polisi juga masih terus memeriksa sejumlah saksi.(komc)

JUMAT 9 JANUARI 2015

Kasus MaMi Pemprov “landing” di Kejati Sulut Dugaan korupsi 4 item proyek 2014 turut dilaporkan NSCW Manado—Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) North Sulawesi Coruption Watch (NSCW), Kamis (8/1) kemarin, kembali membawa dokumen ke Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulut. Kali ini, dokumen tersebut berisi sejumlah data dan bukti terkait adanya dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Sekretariat Daerah (Setda) Pemprov Sulut. Beberapa data tersebut dibawa Ketua Penelitian dan Pengembangan Korupsi NSCW, Steven Lalawi, untuk selanjutnya dibuatkan laporan dan ditindaklanjuti oleh pihak Kejati Sulut. Lalawi usai menyerahkan data tersebut mengatakan, pihaknya membawa masalah itu ke ranah hukum karena diduga kuat adanya praktek korupsi dalam pengelolaan anggaran di Pemprov. Dia meminta Kejati untuk mengusut laporan secara profesional, agar dugaan korupsi tersebut dapat terang benderang hingga ke Pengadilan. “Kami merasa janggal dengan pengelolaan keuangan di pemerintah provinsi. Untuk itu berdasarkan data dan bukti, kami datang melaporkan dugaan korupsi di Pemprov Sulut.

PERSONIL NSCW ketika membawa dokumen bukti ke Kejati Sulut yang diterima staf penerimaan laporan.(foto: onal/sk)

Dengan Harapan, pihak Kejati dapat mengusut dan menseriusi laporan kami hingga ke pengadilan secara profesional. Kami akan kawal penanganan kasus ini, agar berproses sesuai prosedur,” ujar Lalawi. Sementara itu, Kasi Penkum Kejati Sulut, Arif Kanahau SH, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya laporan tersebut. Ia pun menyatakan, pihaknya akan segera melakukan pengusutan. “Laporan sudah kami terima, pasti akan diusut sesuai aturan yang berlaku,” tegas Kanahau. Berdasarkan data yang

dimasukan NSCW ke Kejati Sulut, ada lima item yang diduga kuat adanya praktik korupsi di Pemprov Sulut. Diantaranya, pengadaan fiktif Makan Minum (Mami) tahun anggaran 2014 di lingkungan Setda senilai Rp7 miliar. Dengan demikian, kasus bebanderol miliaran rupiah ini, akhirnya mendarat alias landing di meja korps baju coklat. Tak heran, pihak Kejati pun diminta segera melakukan penyelidikan dan memeriksa beberapa perusahaan serta kontraktor bersama sejumlah pejabat, yang diduga kuat mengetahui pengelolaan

dana MaMi, diantaranya eks Asisten III berinsial NW, mantan Kabag Keuangan Setda YL, serta Kasub Pembayaran berinsial JR. Dengan demikian, Selain kasus Mami, ada juga pembuatan pagar batas tanah Pemprov Sulut di Desa Kalasey, yang dikerjakan CV Kezia tahun anggaran 2014 sebesar Rp750 juta, di Biro Perlengkapan Setda Rp914juta, sebagaimana data pembuatan pagar diduga bermasalah karena sampai batas waktu tidak selesai. Bahkan telah dibayarkan sekitar 70 persen dari total anggaran. Kemudian Pembuatan taman di halaman belakang kantor Gubernur tahun 2014, yang dikerjakan CV Bintang Star oleh Biro Perlengkapan Setda, dengan nilai anggaran sekitar Rp644,825,000. Selanjutnya rehab atap Kantor Gubernur dilakukan PT Berhikmat senilai Rp3 miliar tahun anggaran 2014, di Biro Perlengkapan Setda. Diduga kuat proyek ini tidak sesuai bestek atau Rencana Anggaran Belanja (RAB). Selanjutnya, rehab WC kantor Gubernur yang terletak di lantai 1 dan 2 tahun anggaran 2014, dikerjakan CV EL STAR dengan anggaran Rp682,5 juta.(rees)

PERLINDUNGAN PEREMPUAN

Gadis 13 tahun diperkosa sepupu Manado—Sungguh bejat perbuatan yang dilakukan oleh lelaki MP alias Maikel (32), warga Kelurahan Bumi Nyiur, Kecamatan Wanea. Pasalnya, dirinya tega merampas kegadisan dari sepupunya sendiri, sebut saja Luna yang masih berusia 13 tahun. Informasi yang didapat, peristiwa pelecehan seksual tersebut dilakukan pelaku Rabu (7/1) lalu, sekitar pukul 22.30 Wita. Menurut pengakuan Luna, ia mengaku telah diperkosa oleh pelaku. Dimana kejadian terjadi saat dirinya dan pelaku sedang berada di dalam rumah sedang menonton televisi. Tiba-tiba pelaku mengajak korban untuk makan bakso. Karena tidak menaruh curiga, korban mengiyakan ajakan pelaku. “Kita kwa, dia (pelaku, red) pangge makan bakso. Karena so lapar leh, kita iko pa dia noh,” ungkap Luna, ketika diwawancarai sejumlah wartawan, di Mapolresta Manado, kemarin. Setelah makan bakso, pelaku kembali mengajak korban membeli susu untuk

anaknya, di Pasar 45 Kecamatan Wenang. Mereka pun pergi menggunakan angkot. Saat berada di dalam angkot, pelaku ternyata mulai tergiur dengan kemolekan tubuh Luna. Niat jahat pun langsung tertancap dibenak pelaku. Selanjutnya, korban dan pelaku turun sekitar 500 meter dari rumah mereka, dan berjalan kaki menuju ke rumah. Saat berjalan, pelaku tiba-tiba menarik tangan korban dan menidurkan korban di semak-semak. Pelaku langsung memaksa korban untuk berhubungan badan, karena korban tidak mau menuruti, pelaku mengambil sebuah ranting pohon, dan menghunuskan ke leher korban sambil mengancam korban. “Dia ancam pakita deng kayu di leher, karena gelap kita kira itu piso,” kata Luna. Karena ancaman itulah, Luna akhirnya disetubuhi pelaku. Setelah puas, pelaku lalu mengancam akan membunuh korban, jika korban memberitahukan perbuatannya kepada orang tua Luna. Akhirnya Luna berhasil melarikan diri, saat

TERSANGKA mengaku perbuatannya, saat diamankan di Mapolresta Manado, kemarin.(foto: onal/sk)

pelaku sedang mengambil belanjaan susu yang terlempar saat Luna meronta dipaksa berhubungan badan. Luna lalu pergi ke tempat kos ibunya dan memberitahu jika dirinya telah diperkosa Maikel. Mengetahui hal itu, ibu korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Wanea. Pelaku akhirnya dapat dibekuk Kamis (8/1) kemarin pagi, oleh Polisi di rumahnya sendiri. Pelaku sendiri tidak mengelak telah memperkosa Luna. “Kita kwa setang somaso, menyesal kita ada

perkosa padia,” singkat lelaki berbadan besar dan bertato sambil tersenyum. Sementara itu Kapolresta Manado, Kombes Pol Sunarto, melalui Kasat Reskrim Kompol Made Dewa Palguna, ketika dikonfirmasi diruangan kerjanya, membenarkan kasus pemerkosaan tersebut. “Kasus ini sudah ditangani oleh unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Manado, dan tersangka sudah ditahan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” jelas Palguna.(rees)

KEBAKARAN

6 rumah di Titiwungen ludes dilalap api

SALAH satu rumah semi permanen ludes terbakar. Akibat angin yang cukup kencang, pemadaman api sulit dilakukan warga dan petugas Damkar Pemkot Manado.(foto: boys/sk)

Manado—Musibah kebakaran kembali terjadi di Kota Manado, Kamis (8/ 1) kemarin, di Kelurahan Titiwungen Selatan, Lingkungan III, Kecamatan Sario, sekitar pukul 12.00 Wita. Dalam peristiwa tersebut, 6 rumah milik warga yang terletak di belakang Masjid Miftahul Jannah, Jalan Piere Tendean, Boulevard, hangus terbakar dilalap si jago merah.

Dari data yang dirangkum, keluarga pemilik beberapa rumah tersebut antara lain Sofia Tolu, Adri Arisa, Hasrul Kempoli, Ulfa Arson, Karsum Mahmud, dan Yusuf Sandeng. Menurut saksi yang berada di lokasi kejadian, nyala api berasal dari rumah milik kelurga Hasrul Kempoli, yang kemudian merembet ke lima rumah lainnya. “Pada saat saya sedang berada di dalam

rumah. Saya kaget, saat melihat api mulai melahap rumah, dimana nyala api pertama muncul dari samping rumah,” tutur Reski Kempoli, saudara dari pemilik rumah tersebut. Atas kejadian tersebut, Reski pun langsung berteriak minta tolong kepada warga sekitar. Bahkan dengan menggunakan alat seadanya, ia bersama warga sekitar mencoba memadamkan api. Meski warga terus berupaya melakukan pemadaman, namun api begitu cepat merembet ke rumah lainnya. Pasalnya, saat kejadian angin dari arah pantai Manado turut menerpa api yang berkobar. Beruntung, mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) milik Pemkot Manado tiba dilokasi kejadian, dan langsung memadamkan api. Atas bantuan 10 unit mobil Damkar, akhirnya nyala api bisa dipadamkan sehingga tidak merembet ke seluruh lokasi kejadian,

yang merupakan wilayah padat penduduk. Pihak Polresta Manado pun turut menerjunkan personilnya, untuk melakukan pengamanan serta penyelidikan. Sementara itu informasi yang dirangkum menyebutkan, pemicu kebakaran, diduga akibat anak-anak di dekat kompleks kejadian, yang saat itu sedang bermain korek api. Kapolresta Manado Kombes Pol Sunarto, ketika dikonfirmasi melalui Kasubag Humas AKP Jhoni Kolondam, membenarkan dengan adanya kejadian ini. “Akibat dari kejadian ini, 6 rumah milik warga hangus dilalap api. Dan masih dugaan sementara, nyala api berasal dari nyala korek api yang dimainkan oleh anakanak. Akan tetapi, pihak kami masih akan melakukan penyelidikan kembali. Diperkirakan, kerugian sementara total Rp600 juta,” tandas Kolondam.(rees)

4

PENGANIAYAAN ISTRI TNI

Ayah dan anak dibui dua tahun, Ibu bebas Manado—Tiga terdakwa kasus penganiayaan terha-dap istri anggota TNI AD, akhirnya divonis Majelis Hakim dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Manado, Kamis (8/1) kemarin. Terdakwa yang merupakan satu keluarga yang terdiri dari Ayah, Ibu dan Anak ini, diganjar hukuman sangat berbeda. Pasalnya, Ronny Roring (50), dan Susan Roring (25), divonis bersalah dan dibui 2 tahun penjara. Sedangkan sang Ibu, Laura Mokodesar (51), dinyatakan bebas oleh Majelis Hakim PN Manado, Barita Saragih SH LLM, didampingi Vincentius Trisnaryanto SH dan Arkarnu SH MHum, serta dibantu Panitera Pengganti (PP), Nancy Tiwow SH. “Menyatakan terdakwa satu (Susan) dan terdakwa dua (Ronny) terbukti bersalah dan dijatuhi pidana penjara selama dua tahun. Terdakwa tiga (Laura) dibebaskan dari hukuman,” tukas Saragih, di ruang sidang Kartika PN Manado, Kamis (8/1) kemarin, yang juga menyatakan keduanya terbukti melanggar Pasal 170 KUHP. Atas putusan ini, ketiga terdakwa yang ditanyakan satu persatu oleh Hakim, menyatakan menerima. Usai berkonsultasi dengan dua Penasihat Hukum (PH) mereka, dengan kondisi mata berkaca-kaca, ketiganya langsung menerima. Sedangkan sang Jaksa Penuntut Umum (JPU), Mita Ropa SH MH, memberi pendapat pikir-pikir selama tujuh hari ke depan. Sebelumnya, Ropa menuntut mereka dengan 3 tahun penjara. Fakta persidangan, peristiwa itu berlaku Agustus 2014. Saat itu korban bersama kedua anaknya hendak membeli air di Freshmart Teling Atas, Kecamatan Wanea dengan menggunakan mobil. Korban kemudian berhenti untuk mencari tempat parkir. Ketika berhenti, dari arah belakang mobil korban ada mobil angkot dan mobil sedan. Mobil sedan itu terus mengklakson mobil korban. Kaca pintu mobil korban kemudian diketok terdakwa Ronny. Korban pun membuka kaca pintu mobil, sambil memberikan salam selamat malam dan menanyakan ada apa kepada terdakwa Ronny.

Namun terdakwa langsung memarahi korban. Karena korban belum lama tinggal di Manado dan belum mengerti bahasa Manado, korban pun hanya terdiam. Merasa didiamkan, Ronny pun memanggil terdakwa Susan yang merupakan anaknya dan menyuruh memukul terdakwa. Tanpa pikir panjang lagi, terdakwa Susan langsung menghajar korban sampai badan terdakwa masuk ke dalam pintu mobil dan terdakwa Ronny sempat ikut menghajar korban. Tanpa perlawanan, korban pun akhirnya meminta maaf kepada terdakwa Susan dan memohon agar supaya jangan lagi memukulnya. Alasannya untuk menjaga jangan sampai kedua anak korban yang ada di dalam mobil, ketakutan. Atas permintaan dari korban, akhirnya terdakwa Susan berhenti memukul korban. Namun pada saat korban baru 2 langkah menuju ke dalam Freshmart, tiba-tiba dari arah belakang terdakwa Susan kembali menganiaya. Susan menarik rambut korban hingga jatuh ke tanah. Tindakan Susan itu ternyata sempat menindih anak korban. Akhirnya karena sudah tidak berdaya, korban lang-sung berdiri dan mengatakan kalau korban adalah istri TNI. Mendengar perkataan itu, kaget bukan kepalang, terdakwa Susan dan Laura langsung tumingkas karena ketakutan. Saat itu korban sempat melihat lelaki Stenly yang adalah saudaranya. Saat melihat Stenly, korban langsung memeluknya. Lelaki Stenly pun sempat menegur terakwa Ronny yang masih berada di lokasi kejadian. Ronny malah memarahi lelaki Stenly dan juga sempat mencekik leher dari lelaki Stenly. Kejadian ini sempat dilihat oleh anggota TNI dan anggota TNI itu pun langsung menegur terdakwa Ronny. Namun terdakwa Ronny malah memukul anggota TNI dan terjadilah pertengkaran. Atas perbuatan dari ketiga terdakwa, korban yang merupakan istri oknum TNI AD berpangkat Mayor itu menderita luka diseluruh bagian tubuh. Tidak hanya itu, salah satu anak korban menderita luka di bagian kaki. Anak korban juga, selama 1 minggu menderita trauma dan juga selalu mengigau.(rees)

NARKOTIKA

Nyabu, Lantu hukum Lantu 9 bulan penjara

TERDAKWA saat dihadirkan dalam sidang di PN Manado, dengan mendapat hukuman penjara lebih ringan dari terdakwa lain yang dijerat kasus yang sama.(foto: onal/sk) Manado—Lelaki asal warga Kelurahan Paal Empat, Kecamatan Tikala yakni Filbert Lantu (28), akhirnya harus menerima hukuman badan selama 9 bulan akibat mengkonsumsi Narkotika jenis Sabu-sabu. Vonis selama 9 bulan tersebut dibacakan langsung oleh ketua Majelis Hakim Jemmy Lantu di Pengadilan Negeri (PN) Manado, Kamis (8/ 1) kemarin. Dalam amar putusannya, Hakim berpendapat bahwa Filbert terbukti bersalah, melanggar Pasal 114 ayat (1), 112 ayat (1), serta pasal 127 ayat (1) huruf a Undang-Undang (UU) tentang narkotika. “Terdakwa telah terbukti bersalah, mengkonsumi narkotika jenis sabu dari fakta persidangan, dan terdakwa pantas untuk diganjar hukuman selama 9 bulan,” tegas Lantu. Hukuman Majelis Hakim pun lebih rendah 7 bulan, dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Baso Barahima yang mengancam Filbert dengan hukuman penjara selama 1 tahun 6 bulan penjara. Diketahui, perbuatan Filbert, dilakukan oleh beberapa rekannya yang juga ikut diseret ke meja hijau, karena kedapatan mengkonsumsi. Dimna berawal pada 23 Juni 2014 lalu, rekan Filbert yakni Lisa menyerahkan uang sebesar Rp2,1 juta atas hasil patungannya dengan terdakwa Marfild dan lelaki Kiki. Kemudian uang tersebut diberikan kepada terdakwa Filbert dengan maksud untuk

membeli barang haram tersebut. Uang itu kemudian dikirim kepada lelaki bernama Andre yang diketahui berdomisili di Jakarta. Pada 2 Juli 2014, Marfild kemudian menghubungi Lisa dan memberitahukan bahwa narkoba pesanannya sudah dikirim melalui jasa pengiriman JNE Tanjung Batu Manado. Tak lama berselang, keduanya pun menuju ke tempat pengiriman tersebut dan mengambil paket kiriman yang dimasukan ke dalam sepasang sepatu. Dan kemudian sabu tersebut dibagi menjadi dua paket, yang satunya diberikan kepada terdakwa Filbert, satunya lagi diberikan kepada terdakwa Lisa. Keesokan harinya tedakwa Lisa menjemput terdakwa Marfild bersama lelaki Kiki dengan maksud untuk mencari tempat untuk mengonsumsi sabu yang disimpannya itu. Lisa kemudian menghubungi lelaki Filbert yang sedang menginap di kamar nomor 105 Hotel Lucky In yang berada di Kelurahan Malalayang. Saat berada di kamar hotel, Lisa kemudian mengeluarkan satu paket sabu yang disimpannya itu, serta membuat peralatan sabu berupa bong yang kemudian secara bergantian mengkonsumsinya. Petugas Direktorat Reserse Narkoba Polda Sulut yang telah mengetahui pesta sabu tersebut langsung melakukan penangkapan.(rees)


PENDAPAT

JUMAT 9 JANUARI 2015

5

swara kami

swara anda

Sudut pandang kecakapan hidup

Perumusan kebijakan publik

REALITA yang terus dibantah berbagai pernyataan yang dibahasakan sebagai kemajuan di wilayah kita. Sekuat apa kita bertahan di issue sensasional. Sampai kapan rakyat diberi “makan” statement yang hanya menyemir dusta masa depan yang sudah lewat dan sementara kita jalani saat ini? Tanya lanjutan sehubungan dengan pernyataanpernyataan yang barusan kita perbincangkan. “Bagaimanakah kecakapan vokasional yakni kecakapan yang mencakup bidang ketrampilan profesional tertentu dalam dunia usaha, industri, dan profesionalisme? Pada taraf ini, etos kerja mestinya kita selidiki dan persoalkan. Pertanyaan lanjutan dari episode yang disebutsebut di atas. Ini dia. “Bagaimanakah kecakapan akademik? Suatu kecakapan untuk merumuskan dan memecahkan masalah yang dihadapi melalui proses berfikir kritis, analitis dan sistematis? Adakah kemampuan untuk melakukan penelitian dan pengamatan, eksplorasi, inovasi dan kreasi melalui pendekatan ilmiah. Adakah pula kemampuan untuk memanfaatkan hasil-hasil teknologi untuk mendukung kegiatannya? Justru ketika industrialisasi merajalela, generasi di zaman ini yang dihasilkan institusi bernama sekolah itu telah dan masih saja berkutat pada industri pabrik tembikar dari tanah liat.” Kita boleh lupa bahwa data pengangguran terbuka yang ada di berbagai daerah, termasuk daerah kita saat ini jumlahnya sungguh fantastis. Banyak di antara mereka itu yang adalah hasil dari sistem pendidikan nasional yang sampai hari ini masih dianut oleh sekolah-sekolah formal di manapun tempat di negara ini. Opotunitas yang mengguncang di slogan-slogan yang semakin menghentak debar nadi kehidupan. Sebuah pernyataan yang diterakan sebagai pertanyaan. Keyakinan yang enggan, dan diri yang sudah fatalistik di zaman yang dibilang maju secara fantastik. Coba meramu dari formula yang sudah terselip di laci paling bawah ruang tunggu keengganan itu untuk sedikit menggambarkan situasi yang sementara bergulir saat ini. Ini berbagai pertanyaan yang belum kelar dibahas: Mengapa dunia kedokteran hanya sampai pada tahap mengobati saja (simptomatik)? Tidak mencari dan mencegah penyebab penyakit – mencari vaksin demam berdarah misalnya? Apakah dunia kedokteran telah begitu hebat sehingga dokterdokter kita kehilangan percaya diri untuk mulai meneliti dan mengembangkan diri dalam protesinya yang aktual (dialektis) dengan persoalan praksis di depan matanya? Mengapa para pengacara kita tak lagi jadi ahli hukum tapi jadi ahli lobi dalam berbagai proses peradilan? Mengapa insinyur-insinyur kita yang katanya cerdas cuma jadi ahli manajemen keuangan ketika menangani proyek? Mengapa peneliti-peneliti kita aktif hanya ketika anggaran proyek turun dari negara? Mengapa dunia guru kehilangan roh voluntirisme cuma gara-gara birokratisme dan krisis lapangan pekerjaan?” Sungguh sesuatu yang ironis merajai ruang-ruang rakyat. Ia meramu tanya yang jadi enggan di neuron yang mengisi kesadaran di badan kita. Ini dia, coba disimak dan ditanggap lebih kritis lagi. “Doktrin pedagogik dengan sudut pandang kecakapan hidup untuk mengukur malapetaka kebudayaan. Bagaimanakah kemampuan melakukan kerja sama, bertenggang rasa, dan memiliki kepedulian serta tanggungjawab sosial dalam kehidupan bermasyarakat? Bukankah dimensi ini telah lama kabur sebab mental babu yang ujungnya memudarkan nilai-nilai manusiawi? Kita memandang dan menilai manusia hanya sekian kilogram daging hidup tak bermakna, kecuali beranak?” Rangkaian pertanyaan ini kemudian menyaji pertanyaan yang berikutnya, dan selanjutnya, dan seterusnya. Soal manusia, harga dan nilai ketika kita mengaku sebagai manusia. Manusia sudah menjadi suatu keengganan yang terpaksa mengaku sebagai manusia. Hari ini soalsoal ini mengumumkan pandangan yang tak berakar jauh ke dasar, kecuali simbol-simbol yang tak mampu dijelaskan satu per satu. Ada singkatan dalam judul entah. Itupun tak dijelaskan secara rinci. Ada rencana mengalir setengah hati dan enggan. Seperti berita seolah-olah mengola informasi mereka yang terpuruk di pukulan global dengan tujuan pembangunan milinium memuntahkan hasil tembok dan aspal tanpa roh dan jiwa. Demikian pula hasil dari manusia yang lupa diri dan lupa kulit-kulitnya sendiri berkoreng. Karya dimanipulasi seakan kerja sendiri. Berita sindikat di perguruan tinggi. Soal tagihan di luar jalur. Model korupsi beranakpinak dan lulusan tak bermutu. Tragedi ini sudah sekian waktu dibiarkan. Di sana ada cerita keengganan setulus ketakutan pada sistem yang menyeragamkan pemahaman bahwa sekolah dan pendidikan itu urusan yang formal dan sudah merupakan keharusan dilakukan dalam ruang bernama gedung sekolah dan kampus yang sudah sering membuat kita berteriak hingga mampus. Mungkin benar kata berita kemarin itu, namun kebenaran itu harus diuji pada tataran implementasi. Dan jangan lagi ada yang ditutup-tutupi. Berharap masa depan dengan segala konsekuensinya, berharap asa boleh tumbuh dari kerja keras dari masingmasing kita. Redaksi

REDAKSI menerima tulisan dalam bentuk opini, cerita, puisi atau apa saja. Redaksi berhak mengedit tulisan tanpa mengurangi makna yang dikandung tulisan itu. Kirimkan tulisan anda ke: redaksi@swarakita-manado.com swara_kita@yahoo.com atau langsung di antar ke redaksi d/a: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado Telp: 0431 841060, Fax: 0431 841071

Banjir dan Kerentanan (2/selesai) Oleh Sarkawi B Husain Mahasiswa S-3 Jurusan Ilmu-Ilmu Humaniora UGM Gelombang migran, terutama pascarevolusi merupakan salah satu faktor yang menyebabkan tingginya pertumbuhan penduduk di kota. Menurut Joan Hardjono (1991: 3), peningkatan jumlah penduduk menjadi penyebab langsung rusaknya lingkungan dan terjadinya degradasi tanah di banyak kota di dunia. Hal ini berkaitan dengan semakin tingginya kebutuhan masyarakat akan infrastruktur kota, seperti perumahan, industri, jalan, transportasi, pendidikan, pariwisata, dan lain-lain. Masalah lain yang timbul akibat tekanan jumlah penduduk adalah

berdirinya banyak rumah liar pada jalur-jalur hijau atau sepanjang bantaran sungai yang seharusnya tetap dibiarkan tanpa bangunan untuk kepentingan konservasi lingkungan perkotaan. Hal tersebut terjadi karena sebagian besar dari migran adalah orang-orang miskin yang tidak memiliki kemampuan untuk memiliki rumah di lokasi yang memang diperuntukkan bagi kawasan permukiman. Banyaknya rumah yang berdiri di atas bantaran sungai diperparah buruknya sanitasi yang ditandai dengan banyaknya sampah padat yang memenuhi sungai dan saluran sehingga tidak berfungsi dengan baik. Sementara itu, perencanaan tata ruang perkotaan sebagai sebuah instrumen legal yang dapat

memberi batasan dan arahan perkembangan kota tidak berdaya dalam menghadapi "gelombang kapitalisme". Dalam beberapa kasus, ketidakberdayaan ini justru disebabkan pemerintah sendiri tidak pernah konsisten melaksanakannya. Oleh karena itu, benar apa yang dikatakan Jo Santoso (2006: 52) bahwa rencana tata ruang yang disusun untuk mengantisipasi perkembangan kota sebagian besar merupakan pemutihan dari pembangunan yang telah dilakukan dengan melanggar rencana tata ruang sebelumnya. Uraian di atas memperlihatkan bahwa, pertama, kerentanan sangat berhubungan dengan posisi sosial-ekonomi masyarakat. Umumnya orang-orang miskin atau

mereka yang berpenghasilan rendah lebih menderita akibat bencana banjir dibandingkan mereka yang kaya meskipun tidak semua kemiskinan dan kerentanan selalu berkorelasi dalam semua kasus. Kedua, pertumbuhan penduduk yang tidak terkendali baik karena kelahiran maupun karena migrasi, jika tidak dikelola dengan baik, alihalih menjadi bonus demografi, justru akan menjadi salah satu penyebab penting terjadinya degradasi lingkungan. Ketiga, pelanggaran terhadap TataRuang Perkotaan oleh masyarakat maupun pemerintah menjadi bom waktu yang suatu saat akan meledak dan menjadi monster yang akan memakan semua yang ada di depannya.(*)

DEWASA ini modal sosial yang dimiliki masyarakat semakin terpinggir oleh realisasi investasi dan tidak ada regulasi yang memungkinkan rakyat mempertahankan posisi tawar mereka sebagai pemilik wilayah kelola. Sementara sistem, dalam hal ini penyelenggara pemerintahan, masih larut dan hanyut dalam euphoria global. Berbagai sosialisasi yang penuh janji selangit tentang surga investasi. Padahal, saat ini merupakan hal yang penting adalah pelibatan dunia usaha dan stakeholders lainnya dalam setiap perumusan kebijakan publik merupakan syarat mutlak agar tercipta sebuah pemerintahan yang akuntable dan transparan, serta terwujutnya kebijakan publik yang berkualitas dan dapat diterima oleh setiap pihak. Apakah daerah kita sudah siap dengan regulasi yang boleh memberdayakan para pemangku kepentingan boleh bersua dalam model pengelolaan terpadu dan saling menguntungkan? Atau strategi ini hanya lebih menguntungkan mereka yang punya modal dalam bentuk capital dan surat sakti saja? Pengambilan keputusan dan dunia usaha perlu mengkaji secara cermat bagaimana kompetensi dan peluang ekonomi dapat disesuaikan dengan permintaan pasar, baik lokal maupun global. Strategi ini membutuhkan dukungan market intelligence yang mencakup pandangan jauh ke depan mengenai pasar, termasuk dalam mengantisipasi kecenderungan dalam pasar global. Market intelligence juga mencakup analisis perubahan-perubahan pasar dan pengembangan kompetensi agar dapat memenuhi permintaan barang dan jasa yang muncul di kemudian hari. Jangan ada lagi yang diabaikan negara hanya karena berpikir untuk kepentingan sesaat dan sesat dalam implementasi yang meminggirkan apa yang sebenarnya sudah dijalani dan dialami oleh rakyat. Perumusan kebijakan yang menyangkut kepentingan masyarakat luas, menurut saya, sudah harus dicermati lebih dalam. Ada dua sisi yang bertentangan dari perspektif pemerintah dan realita rakyat. Dan ini semestinya yang musti dijembatani, supaya masyarakat dan pemerintah duduk dalam satu ruang untuk mencapai konsensus.

Jangan radikalisto fobia Oleh Cucuk Suparno KabarIndonesia RADIKALISME tibatiba menjadi wacana yang dibincang publik. Seiring berbagai kasus yang meng-indikasikan bangkitnya gerakan radikalisme. Aksi terorisme, Islam menyimpang, dan kudeta politik — dalam skala kecil — menunjukkan bias gerakan radikal. Kenyatan itu terjadi di sekitar kita. Tetapi mengapa kita mesti phobia radikalisme? Kehadiran kelompok radikal di negara manapun adalah hal wajar. Bahkan radikalisme sengaja dipelihara demi memenuhi kepentingan politis penguasa. Kaum radikal di negara-negara Asia Barat menjadi martir bagi penguasa untuk melanggengkan kekuasaan dan membangun soliditas kaum pro-pemerintah. Sementara di belahan Amerika Selatan, kaum radikal dibiarkan karena memberi kontribusi positif bagi pembangunan citra penguasa. Nah! Dalam konteks Indonesia, radikalisme ternyata memperoleh posisi terkooptasi oleh

hegemoni penguasa. Di negara kita, manivestasi sikap kaum radikal dianggap membahayakan kenyamanan publik dan keamanan kekuasaan. Sehingga — menjadi kaprah — tidak ada ruang secuilpun bagi gerakan radikal. Padahal menurut saya, radikalisme mampu menjadi titik dialektika politik dan sosial yang membuat negeri ini semakin matang. Yakni matang dalam memahami keberagaman sebagai akibat arus besar hypermodern (baca; globalisasi). Radikalisme merupakan watak baru cara-hayat terhadap problema kekinian. Radikalisme menjadi kewajaran sebagai wujud kompleksitas persoalan warga dunia. Sayangnya, di negara kita radikalisme masih dipahami sebagai aktivitas kekirian yang harus diberangus. Kaum radikal menjadi komunitas yang tidak boleh diberi ruang-hidup sedikitpun. Ironisnya, setiap peristiwa yang menyebabkan chaos politik, hukum, keamanan selalu dikaitkan dengan tumbuh-kembangnya pemikiran radikal. Inilah kesalahkaprahan

yang terjadi di masyarakat kita. Implikasinya adalah masyarakat kita tidak memiliki kecerdasan dialektik demi menghadapi gelombang besar tatanan nilai hypermodern. Daya kritis terbunuh oleh watak takut (baca; inferior) untuk berani berbeda persfektif. Padahal demokrasi adalah sinkronisasi — bukan kompromi — dari beragam perbedaan apapun. DEMOKRASI YANG INFERIOR Ketika sebuah negara ‘mengharamkan’ radikalisme maka terjadi ketidakwajaran dalam pertumbuhan pemikiran tersebut. Bias lanjutannya akan mengemuka dalam tindakan tak wajar atau tak normal. Ambil contoh, aksi terorisme, penyimpangan ajaran agama, serta wacana kudeta politik merupakan manivestasi matinya dialektika radikal. Sehingga demokrasi — Pancasila — berkembang timpang, searah, dan tidak dinamis. Komunitas radikal semakin menemukan titik solid apabila pola

‘pengharaman’ terus dilakukan. Kaum radikal akan selalu mencari upaya menunjukkan jati dirinya melalui banyak aktivitas (termasuk aktivitas anarkis). Peminggiran kaum radikal oleh negara membuahkan persoalan rumit. Seharusnya kita belajar dari komunitas radikal untuk menemukan visi gerakan tersebut. Upaya belajar akan membuka komunikasi yang selama ini macet oleh anggapan negatif yang sengaja diciptakan penguasa. Menurut saya, kekacauan sosial di wilayah agama, politik, sosial saat ini akibat gagalnya proses dialektika radikal. Penguasa seharusnya mengembangkan pola komunikasi dialektik yang bagus dengan komunitas radikal. Bagaimanapun hadirnya kaum radikal adalah hal yang tak tertolak. Sayangnya, saat ini phobia radikal terus dikembangkan pemerintah sebagai wujud kontrateror. Kambing hitam atas segala kekacauan terorisme dan anarkisme agama adalah radikalisme agama. Karena itu, melalui institusi detasemen khusus, pemerintah mengajak berperang

melawan radikalisme. Siapapun yang hidup di negeri ini dilarang memiliki pikiran radikal dan melawan — secara frontal maupun gagasan — terhadap pemerintah yang sah. Jika melawan dipastikan terkena tudingan subversib. Kita tentu prihatin, apabila ada komunitas yang mencoba berbeda atau memahami realitas berdasarkan keyakinanya, harus diberangus karena dianggap subversib (melawan arus besar penguasa). Phobia radikal merupakan bentuk inferiornya pelaksanaan demokrasi — Pancasila — yang meninggikan perbedaan. Toleransi menjadi kunci penting untuk tetap mempertahankan keselarasan sosial dan bukan pemberangusan. Namun apabila pemberangusan terus dijalankan maka kaum radikal akan mencari jalan baru (yang benar-benar berseberangan dengan penguasa). Aksi teror, maraknya Islam radikal, dan krisis kepercayaan terhadap pemerintah merupakan manivestasi kegagalan dialektika radikal. Seandainya pemerintah — dengan didukung semua elemen — memiliki

‘kebaikan hati’ memberikan ruang dialog lintas komunitas (termasuk radikal) maka akan terjadi keselarasan sosial yang berbuah kenyamanan. Ingin saya tegaskan bahwa gerakan radikal bukanlah gerakan terlarang atau gagasan haram. Gerakan radikal merupakan konsekwensi logis di negara yang meletakkan rakyat sebagai puncak kekuasaan melalui representasi lembaga khusus (Majelis Permusyawaratan Rakyat). Masalah besar akan selalu muncul manakala gagasan radikal selalu dipersoalkan. Ciri bangsa yang belum dewasa dan ‘berpenyakitan’ adalah penolakan terhadap siapapun yang melawan arus besar (baca; penguasa). Bukankah arus kecil akan memperkaya riak-dialektis seandainya diberi ruang untuk berkembang menuju pendewasaan demokrasi. Ingat, jika Ir Soekarno pernah berkata; ‘Jangan komunisto phobia’ maka sepatutnya di era kekinian kita berkata; ‘Jangan radikalisto phobia’. Bagaimana menurut anda?(*)

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala, DIREKTUR: Hendra Zoenardjy, WAKIL DIREKTUR I: Ronald Rompas, WAKIL DIREKTUR II: Noldy Poluan, PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. REDAKTUR EKSEKUTIF: Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait. REDAKTUR: Hanny Rais REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul. KORDINATOR BIRO: Wolter Pangalila (BITUNG-MANADO), Stenly Lumempow (MINAHASA RAYA), Stenly Gaghunting (NUSA UTARA), Yunita Datalamon (BOLMONG RAYA), BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Erwien Bojoh (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia & Jemmy Panambunan (MINSEL), Stenly Lumempow (MITRA), Wolter Pangalila (BITUNG), Stenly Gaghunting (SANGIHE, SITARO), Denny Dalihade (TALAUD) Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG, BOLMUT), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, STAF IKLAN: Denny Moningka, Hervy Sumarandak. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, D Iman, Cipta. SEKRETARIS/BENDAHARAPERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


ASYIK ketawa asyik Statistik hidup dan mati SEORANG wanita di kereta komuter sedang membaca sebuah artikel di koran tentang statistik hidup dan mati. Terpesona, ia berpaling kepada orang di sampingnya dan berkata, “Apakah anda tahu bahwa setiap kali saya bernapas seseorang meninggal?” “Benarkah!?” katanya, “Apakah anda sudah mencoba obat kumur?”(*)

Aksesoris wajibku Mengunakan aksesoris dalam setiap penampilan bisa menambah satu point dalam gaya berfashion, lho. Hanya dengan askesoris yang berbeda-beda dan satu baju akan menghasilkan penampilan yang berbeda-beda. Misalnya, syal, topi, kalung, gelang, kacamata,dll. Biasanya setiap cewek punya aksesoris wajib masing-masing. Hmm... aksesoris apa yang wajib kamu punya?(lia)

ADA seorang Austria, seorang Italia dan seorang Indonesia, semuanya melamar pekerjaan yang sama. Pekerjaan itu adalah menjaga seribu domba yang digembalakan di atas gunung yang tinggi. Pemilik peternakan domba itu menguji kemampuan mereka bertiga, sebelum ia memutuskan yang mana yang harus diterima sebagai pegawainya, sehingga ia menyuruh mereka bertiga untuk pergi menggembalakan seribu domba itu ke atas gunung. Hari kedua, orang Austria turun, karena tidak tahan dengan bau domba-domba itu. Hari ketiga, orang Italia turun, karena ia pun juga tidak tahan dengan bau domba-domba itu. Hari keempat, seribu domba itu yang turun.(*)

DRUCELLA KACAMATA hitam selalu jadi teman wajib buat aku. Soalnya aku banyak beraktivitas di luar ruangan. Selain gaya, bisa ngelindungin wajah dari sinar ultraviolet, dan katanya bisa bikin mata nggak cepet berkerut.

Strategi jualan sayuran

Tak ada rotan, akar pun jadi SEORANG guru SD di pedalaman Papua sedang mengajar anak didiknya. Kali itu, mata pelajarannya adalah Bahasa Indonesia tentang peribahasa. “Lanjutkan peribahasa di bawah ini ya...,” kata sang guru. “Iya bapa’,” kata seluruh muridnya. “Tak ada rotan.... ?,” tanya sang Guru. “Pergi ke hutan,” teriak seorang murid. “Salah... Yang benar, Akar pun Jadi,” jelas guru. “Tidak Bapa... Di tanah kami, kalau tak ada rotan, tinggal lari ke hutan, pasti dapat banyak bapa...” protes murid. ???#$%!!!(*)

Petugas travel agent yang sok tahu Sebuah dialog di kantor travel agent. Penelpon : “Hallo, My Name is WINFRET” Petugas : “Selamat siang, maaf suaranya kurang jelas.” Penelpon : “My Name is WINFRET” Petugas : “Maaf, bisa diperjelas??” Penelpon : “My Name is Wisky India November Fanta Romeo Eko Tango” Petugas : “Waduh, Maaf pak, disini tidak jualan makanan dan minuman apalagi minuman keras, untuk penerbangan langsung ke luar negeri biasanya connecting di Singapura dulu , baru ada penerbangan ke India, tiketnya untuk tanggal berapa Bapak Eko, karena kebetulan bulan November ini adalah ‘peak season’. Untuk atas nama Romeo Mr. atau Mrs.” Penelpon : “Oh my God. Please Help me...!!!!”(*)

6

REKA MAU MEREKA

Tidak tahan bau

TUKANG Sayur : “Sayur...,sayur...beli sayur bu ?” Bu RT : “Ada kacang panjang ?” Tukang Sayur : “Ada banyak bu, silahkan pilih.” Bu RT : “Seikat berapa bang ?” Tukang Sayur : “3000 perak bu.” Bu RT : “Kacang panjang banyak bekas dimakan ulat begini kok mahal banget ?” Tukang Sayur : “Ooh, kalau mau cari yang murah, pilihnya di rak bawah ini semua masih mulus-mulus dijamin tidak ada bekas ulat.” Bu RT : “Lebih murah...?” Tukang Sayur : “Ya bu, memang dijual murah lha ulatnya aja kagak doyan makan yang itu.” Bu RT : “???!!!...kalau gitu saya beli yang banyak bekas ulatnya deh.” Tukang Sayur : ..... (kena deh....laku lagi)(*)

JUMAT 9 JANUARI 2015

ANAK SEKOKAH YANG INGIN KREATIF

CAROLIN TOTE bag, soalnya bisa menampung semua keperluan aku. Yang bikin aku suka itu modelnya juga simple, nggak ribet. Aku punya satu tote bag yang bisa matching untuk segala baju, jadi nggak bakalan bosen makenya tiap hari.(*)

ASAL LOE TAU AJA

TIPS ASYIK

Cara menghadapi pacar Makam istri Firaun ditemukan yang lagi marah KETIKA kita melakukan kesalahan fatal ataupun sederhana, nggak heran jika pacar kita marah. Nggak gampang untuk baikan lagi jika si pacar adalah orang yang gampang tersinggung dan susah memaafkan kesalahan orang lain. Untuk menghadapi pacar yang marah, coba deh cara-cara berikut. TENANG Coba tetap tenang dan tunggu hingga perasaan pacar sedikit reda. Tanya dengan tenang, apa yang bikin dia marah. Jangan marah karena kita dicuekin. Bilang dengan tenang kalau kita nggak suka kalau dia marahmarah. Cara ini bisa membantu pacar kita berhenti marah dan sadar kalau

sudah memarahi kita. MINTA MAAF Salah atau nggkak, jangan segan untuk meminta maaf. Pastikan kita meminta maaf sama pacar dan dia juga memaafkan kita. Yakinkan dia bahwa kita nggak akan

diam dan biarkan dia sendirian dulu. Jangan banyak bicara di saat suasana hatinya buruk. Jangan juga menyalahkan dan merengek karena dia marah sama kita. Saat kita diam, dia bisa merenung dan berpikir kalau nggak baik memarahi kita. PENGUATAN POSITIF Selalu berikan penguatan positif ke pacar supaya dia berhenti marah. Tunjukkan rasa sayang kita. Rayu dan buat hatinya kembali berbunga-bunga.

mengulangi kesalahan yang sama. DIAM Ketika pacar marah, cobal

JALAN-JALAN KE TEMPAT FAVORIT Ketika dia marah, nggak ada salahnya kalau kita ajak dia ke tempat favoritnya atau tempat favorit kita berdua. Bangun suasana yang menyenangkan saat berada di tempat tersebut. BERI KEJUTAN/ HADIAH Saat pacar marah dan kita tetap setia dan percaya kepadanya, bisa membantu hatinya luluh lagi. Berikan kejutan dan hadiah yang dia ingini. Kepedulian kita yang besar ke pacar adalah cara agar dia kembali percaya bahwa kita adalah orang terbaik di sisinya.(vmal)

ANDA INGIN PROMOSIKAN KEGIATAN USAHA ANDA..???? HUBUNGI HERRY 082291798198

MAKAM Ratu Mesir yang sebelumnya nggak diketahui dan ditemukan di area pekuburan piramida sebelah barat daya Kairo merupakan istri Firaun Neferefre. Penguasa di daratan Mesir ini pernah berjaya pada 4.500 tahun lalu. Dilansir Livescience, pejabat setempat mengatakan bahwa makam tersebut ialah milik Queen Khentakawess III, istri dari Firaun Neferefre. Kuburan ratu ini ditemukan dalam komplek pemakaman Neferefre di Abu Sur. Abu Sur merupakan daerah pekuburan yang didedikasikan untuk firaun yang ada di Dinasti Kelima dari Kerajaan Lama (2494 - 2345 sebelum masehi).

Arkeolog dari Czech Institute of Egyptology mengatakan, ini merupakan penemuan nama Ratu Mesir dari yang sebelumnya tidak diketahui. “Ini merupakan pertama kalinya kami menemukan nama dari ratu ini, yang tidak diketahui sebelum penemuan makamnya,” terang Mamdouh alDamaty dari Ministry of Antiquities. Awalnya, arkeolog mengira bahwa nama Ratu Mesir ini ialah Khentakawess, tetapi rupanya Ratu Mesir ini ialah Khentakawess III. Nama dari Ratu Mesir ini terukir di dinding bagian makam, yang tampaknya dibuat oleh pendirinya. Makam dengan batu prasasti itu juga

mengidentifikasi bahwa Ratu Mesir ini sebagai “mother of the king”, yang mengarah pada Pharaoh Menkauhor Kaiu. Pharaoh Menkauhor Kaiu ialah penguasa ketujuh dari Dinasti Kelima, yang berkuasa pada 2422 hingga 2414 sebelum masehi. Di bagian atas permukaan tanah dari makam itu terdiri dari ‘mastaba’. Mastaba merupakan struktur berbentuk persegi panjang datar beratap dengan sisi miring yang dibangun dari batu bata atau batu. Di makam tersebut, arkeolog menemukan dua lusin peralatan yang terbuat dari batu kapur dan tembaga.(okez)

KEHILANGAN BPKB No. Registrasi: DB 3150 AT Nama Pemilik: Sudirjo No. BPKB: E.2202358.S

No. Registrasi: DB 3146 AT Nama Pemilik: Maria Weydekamp No. BPKB: F.6110595.S No.Registrasi: DB 1371 AR Nama Pemilik: Yantje Waani No. BPKB: C.7950266.S No. Registrasi: DB 3138 AT Nama Pemilik: Julius Pieter Tumbilung No. BPKB: F.6110627.S No.Registrasi: DB 2116 LV Nama Pemilik: Aguslan No. BPKB: F.0083994.S No.Registrasi: DB 1355 AR Nama Pemilik: Donald Oroh No.BPKB: C.8313876.S No. Registrasi: DB 9453 LR Nama Pemilik: Yanti D.Y.Daandel No. BPKB: F.6110660.S

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

JENIS MOBIL Nissan X-trail Ford escape Mercedes Benz 200 Toyota Camry 2.4 v Nissan Terrano Daihatshu Xenia XI Suzuki Swift Suzuki Splash Nissan Livina X-gear Nssan Livina X-gear Ford Fiest

(MT) (AT) (AT) (AT) (MT) (MT) (MT) (MT) (MT) (MT) (AT)

TAHUN 2011 2017 2007 2011 2006 2010 2011 2012 2013 2009 2011

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


OLAHRAGA

Liburan ... Dari Halaman 7

Liburan kali ini memang sangat dinantikan Ronaldo usai bekerja keras paruh pertama musim ini. Selain membawa Los Blancos meraih 22 kemenangan beruntun, mesin gol internasional Portugal itu juga memimpin daftar top skorer La Liga dengan 25 gol. Terbaru, Ronaldo mengantarkan El Real menutup tahun ini dengan manis usai merengkuh gelar juara Piala Dunia Antarklub 2014 dengan mengalahkan San Lorenzo 2-0 di partai final.(blnt)

7

Lee Chong Wei aksi dermawan

Skandal ... Dari Halaman 7 “Saya bersumpah, saya tidak tahu. Ketika saya berjumpa di klub, ia jauh lebih tinggi dari semua orang di sana. Bagaimana bisa anda berpikir seorang anak dengan tinggi 1,85 meter masih di bawah umur,” tutur Bernardi, yang juga bekerja sebagai pengajar TK, menurut laporan Sport. “Ia berbohong dan mengatakan bahwa ia sudah berusia 18 tahun. Saya bersumpah tidak memikirkan tentang usia. Ia mampu berbicara dengan baik, ia sama sekali tak menunjukkan tandatanda bahwa ia belum dewasa,” pungkasnya.(vinc)

JUMAT 9 JANUARI 2015

Chong Wei mendonasikan uang untuk operasi jantung seorang bayi perempuan (Foto: AFP)

PEBULUTANGKIS asal Malaysia, Lee Chong Wei, menunjukkan sisi humanisnya. Ya, ia mendonasikan uang sebesar 25 ribu ringgit atau sekira 89 juta rupiah untuk biaya operasi seorang bayi perempuan. Bayi perempuan yang bernama Lee Pei Ying dikirim ke salah satu rumah sakit di Kuala Lumpur untuk menjalani operasi jantung, Tapi, pihak keluarga diminta menyetorkan uang deposit dalam jumlah besar

sebelum prosedur lanjutan dilakukan. Sang ayah, Lee Hock Boon, mengaku frustrasi tidak bisa mengumpulkan dana besar yang diminta rumah sakit. Ia kemudian mencoba meminta pertolongan kepada Chong Wei, yang sebelumnya memang menawarkan bantuan. Hock Boon menyatakan bahwa Chong Wei langsung mengirim uang 25 ribu ringgit ke rumah sakit dalam waktu 15 menit. Ia menambahkan,

uang pemberian sang bintang menyelamatkan nyawa buah hatinya. “Sebelumnya, datuk (Chong Wei) mengetahui kondisi Pei Ying melalui Facebook, dan meminta asistennya untuk mengontak saya. Dia mau membiayai ongkos operasi, tapi saya menolaknya karena pada saat itu saya mendapat banyak bantuan,” kata Hock Boon, seperti dilansir The Star, Kamis (8/ 1). “Datuk sangat baik hati. Dia juga berkata ingin

membantu keluarga saya di masa mendatang. Kami sangat berterima kasih kepadanya,” lanjutnya. Hock Boon menambahkan, Chong Wei juga rutin menghubungi keluarganya setelah operasi Pei Ying pada 29 Desember lalu, untuk terus update akan kondisi sang bayi. Kemudian pebulutangkis berusia 32 tahun itu memberi bantuan ekstra sebesar lima ribu ringgit atau sekira 17 juta rupiah untuk ongkos rawat jalan.(dets)

empat dari enam uji coba terakhir. Pelatih Mirjalol Qosimov akan mengandalkan duo veteran Timur Kapadze dan Server Djeparov untuk memimpin skuat muda Uzbekistan. Sementara itu, tiga tim lain yakni Tiongkok, Arab Saudi dan Korea Utara akan bakal sengit memperebutkan tiket ke fase gugur bersama Uzbekistan. Keempatnya punya kans kuat, meski Uzbekistan dan Arab masih jadi yang difavoritkan. Tiongkok sendiri jatuh bangun mengamankan tempat di Australia, di kualifikasi harus berjuang hingga menit akhir di mana mereka satu grup dengan Arab Saudi, Irak dan Indonesia. Alain Perrin sampai harus ditunjuk untuk menggantikan caretaker Fu Bo. Tiongkok pun ke Australia sebagai peringkat tiga terbaik kualifikasi. Arab Saudi jadi tuan rumah sekaligus runnersup di Piala Gurun 2014 November lalu, mereka kalah dari Qatar dengan skor tipis 1-0. Green Falcons pun melakoni beberapa laga uji coba dan menunjuk salah satu pelatih terbaik di Timur Tengah, Cosmin Olaroiu, pria Rumania yang membawa Al Ain juara Liga Uni Emirat Arab 2011 hingga 2013 dan memberikan Al Ahli gelar

sebelum ditunjuk menukangi timnas Arab. Nassir Al Shamrani tentu akan jadi perhatian, sebagaimana pemain Al Hilal itu menjadi Pemain Terbaik Asia 2014. Tampil di Australia lewat menjuarai AFC Challenge Cup 2012, Korea Utara punya tren yang tak mengesankan selama 2014 lalu. Kalah dari Kuwait, Qatar, Irak dan hanya bisa menang saat menghadapi Guam dengan skor 5-1.

tralia, mereka pernah mengalahkan tuan rumah di laga uji coba dengan skor akhir 2-1. Dan menjadi juara Piala Gurun 2014 menaklukkan tuan rumah Arab Saudi satu gol tanpa balas. UEA patut diperhitungkan dalam grup ini, di bawah arahan pelatih lokal Mahdi Ali Hassan, mereka juga diperkuat para pemain terbaik saat menjuarai Piala Gurun 2012 yang juga memperkuat EUA pada saat Olimpiade 2012 di London. Properti panas Timur Tengah Omar Abdulrahman akan berpadu dengan Amer Abdulrahamn. Ali Hassan pun mengikutsertakan Ahmed Khalil, striker muda yang berbahaya di Timur Tengah.

Jepang yang mengecewakan di Piala Dunia lalu tentu siap menebusnya di benua mereka sendiri. Tergabung bersama Jordan, Irak dan Palestina, tim juara bertahan menatap Australia dengan

pelatih anyar asal Meksiko, Javier Aguirre. Piala Asia tentu menjadi momentum untuk Shinji Kagawa, yang empat tahun lalu diterpa cedera patah kaki saat tim Samurai Biru menjadi juara. Patut ditunggu juga tuah striker yang sedang naik daun bersama Mainz 05, Shinji Okazaki. Irak mendampingi Jepang sebagai favorit di Grup D, peringkat 103 FIFA itu ingin mengulangi kesuksesan pada edisi 2007 saat menjadi juara. Dipimpin pelatih yang juga legenda timnas Irak Radhi Shenaishil, mereka diperkuat pemain muda kelahiran tahun 90-an. Sayangnya, beberapa laga uji coba jelang Piala Asia dilewati Singa Mesopotamia dengan kekalahan Peru, Kuwait, UEA dan imbang dengan Oman. Sedangkan Jordan, mereka datang ke Australia dengan modal tak bagus. Sembilan laga sebelum Piala Asia dilewati tanpa kemenangan, Ray Wilkins yang ditunjuk menjadi pelatih pada September lalu harus berpikir keras. Dan Palestina, tim yang mengamankan tiket terakhir Piala Asia lewatAFC Challenge Cup itu tentu tak mau menyia-nyiakan kesempatan pertama mereka tampil di Piala Asia. Pertahanan solid mereka tunjukkan di AFCC tanpa kejebolan satu gol pun.(golc)

juara dengan agregat 2-1. Di Copa del Rey dini hari tadi, Real lagi-lagi dibuat mandul oleh Atletico. Los Colchoneros menang 2-0 berkat penalti Raul Garcia menit 58 dan tandukan Jose Gimenez menit 76. Musim ini, sudah empat El Derbi Madrileno yang tersaji di semua ajang. Atletico lebih superior dengan tiga kemenangan dan tanpa sekali pun tersentuh kekalahan.

semua ajang. Ini adalah kekalahan beruntun pertama Real Madrid sejak bulan September silam. Streak kekalahan terkini dan terdahulu Real Madrid selalu tercipta usai melawan Atletico Madrid sang rival sekota. Setelah takluk 1-2 melawan Valencia di La Liga, Real Madrid menyerah 0-2 dari Atletico Madrid Sejak dikalahkan Real Sociedad 2-4 dan Atleti 1-2 di La Liga pada akhir Agustus dan awal September 2014, Real Madrid membukukan rekor 22 kemenangan beruntun di semua ajang. Kemenangan beruntun itu putus di tangan Los Che. Tak cukup sampai di situ, pasukan Carlo Ancelotti kemudian dipaksa menelan kekalahan lain. Lagi-lagi Atleti yang menyakiti mereka.

saat Real Madrid menghadapi Atletico Madrid di leg pertama 16 besar Piala Raja. Apa alasan pelatih Carlo Ancelotti? Di laga tersebut, Ancelotti tak menurunkan Ronaldo sejak menit awal. Pemain asal Portugal itu baru dimasukkan di menit ke-63 menggantikan James Rodriguez. Namun, masuknya CR7 tak banyak membantu Madrid yang sedang tertinggal 0-1. Tidak seperti kasus Lionel Messi saat dicadangkan Barcelona ketika menghadapi Real Sociedad, Ancelotti beralasan bahwa Ronaldo dalam kondisi sedikit lelah. “Cristiano Ronaldo sedikit kelelahan dan mungkin akan menderita selama pertandingan berlangsung (jika dimainkan sejak awal),” ujar Ancelotti, dikutip dari Goal. Penampilan Gareth Bale dinilai buruk di laga kontra Atletico. Beberapa media pun menulis kritikan kepada pemain asal Wales tersebut. Tapi, Ancelotti tak sependapat. “Kami sangat dangkal dalam menyerang, tidak hanya di sayap kiri, tapi tim secara keseluruhan. Saya tak melihat ada masalah dengan Bale. Masalahnya ada di dalam tim. Bale sudah mencoba semuanya, tapi kesulitan,” pelatih berusia 55 tahun itu mengakhiri.(dets/inlc/blnt)

hadiah terbaik untuk Steven Gerrard, sebelum sang kapten pergi akhir musim. Arsenal akan melawan Stoke City di Emirates Stadium, tim yang mengalahkan mereka 3-2 di awal bulan Desember. The Gunners mendapat kabar bagus terkait kepulihan beberapa pemain intinya. Bisakah mereka membalas kekalahan tersebut?(dets)

Kontrak ... Dari Halaman 7 Membeli Messi jelas akan membuat Chelsea berhadapan dengan aturan Financial Fair Play UEFA. Namun pemilik klub, Roman Abramovich, dikabarkan siap mengambil segala resiko untuk memastikan La Pulga bakal jadi milik kubu London, andai hal tersebut memang memungkinkan.(blnt)

Napoli ... Dari Halaman 7 Baik Roma dan Lazio sedang dalam performa yang oke menatap pertandingan akhir pekan nanti. Tim besutan Rudi Garcia itu sudah tak merasakan kekalahan dalam tujuh laga terakhir. Rinciannya, mereka menang lima kali dan seri dua kali. Sementara itu, Lazio juga mempunyai catatan yang tak kalah oke. Mereka tak kalah dalam lima laga terakhir, dengan catatan tiga kali menang dan dua kali seri. Kemenangan terakhir Lazio didapat saat menjamu Sampdoria. Mereka memetik kemenangan tiga gol tanpa balas. Tambahan tiga angka inipun membawa mereka menempati posisi tiga klasemen sementara dengan raihan 30 angka. Tapi, Roma mempunyai rekor yang cukup bagus saat menjamu Lazio di hadapan Romanisti. Mereka cuma sekali kalah dalam lima pertemuan terakhir. Tiga lainnya berhasil menuai kemenangan, satu pertandingan berakhir dengan hasil imbang. Meski demikian, Roma juga harus waspada kalau tak ingin hasil laga pada 3 Maret 2012 terulang. Kala itu, Roma takluk 1-2 dari rival sekotanya itu. Hasil bagus sangat penting buat Roma di laga kali ini. Kalau bisa memetik kemenangan, mereka akan mengudeta Juve dari puncak klasemen, setidaknya selama enam jam. Di pertandingan lainnya, Bianconeri juga akan melakoni laga berat. Mereka akan melakukan lawatan ke markas Napoli. Pertandingan di San Paolo itu akan berlangsung, Senin (12/1) dinihari. Bagi tim ‘Hitam-Putih’ laga ini menjadi kesempatan untuk membalas kekalahan di ajang Piala Super Italia. Saat melakoni pertandingan di Doha pada 23 Desember lalu, tim besutan Massimiliano Allegri itu kalah di babak tos-tosan. Mereka pun gagal juara. Juve dibayangi catatan buruk menjelang pertandingan di markas Napoli itu. Mereka tak pernah menang dalam kurun waktu 14 tahun terakhir. Terakhir kali Juve menang di kandang Partenopei di Serie A, terjadi pada laga yang dihelat 30 September 2000. Kala itu, Juve menang dengan skor akhir 2-1. Kemenangan akan berati penting buat Juve di laga kali ini. Sebabnya dalam lima laga yang dilakoni di semua ajang, mereka cuma menang sekali. Selain itu, kemenangan juga bakal berpeluang menjaga posisi Juve di puncak klasemen. Sementara itu, Napoli malah sedang dalam performa yang bagus. Mereka tak pernah kalah dalam tiga laga terakhir di semua ajang, termasuk saat menundukkan Juve di ajang Piala Super Italia. Laga Liga Italia lainnya, Milan akan mencoba bangkit untuk dari hasil negatif saat melawat ke markas Torino. Sementara itu, Inter Milan akan menjamu Genoa, sedangkan Fiorentina kedatangan Palermo.(dets)

Barcelona ... Dari Halaman 7 Barca kelebihan 33 gol sedangkan Atletico 19 gol. Barca menyongsong laga itu dengan berbekal satu kekalahan di laga pembuka 2015. Mereka dikalahkan Real Sociedad 0-1 yang dibesut David Moyes. Kekalahan itu membuat internal klub memanas. Barca memecat sosok penting dalam manajemen tim, Direktur Sepakbola Barcelona Antoni Zubizarreta. kemudian Carlos Puyol yang menjadi asisten Barca ikut meletakkan jabatan. Sehari setelah pertandingan versus Sociedad itu, Messi tak ikut latihan. Fakta-fakta tersebut pun memicu rumor ada perselisihan antara Messi dan Enrique. Mampukah dua orang penting di Barca itu meredam perseteruan dan fokus meraih tiga poin di Camp Nou? Dinihari nanti Barca masih harus menjalani satu ujian lebih dulu di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey. Messi dkk. dijadwalkan berjumpa dengan El Che. Situasi berbeda sedang menerpa Atletico. Mereka sedang dalam suasana yang oke. Tim berjuluk Los Colchoneros tersebut baru saja memenangkan Derby Madrid dalam leg pertama babak 16 besar Copa del Rey. Atletico unggul 2-0 atas Madrid pada 8 Januari. Di laga lain, Real Madrid bakal Espanyol pada Sabtu (10/1). Laga itu menjadi kesempatan El Real untuk bangkit lagi setelah dua kekalahan beruntun di tahun 2015. Laga itu baru menjadi laga ke-17 bagi Madrid yang saat ini memuncakli klasemen dengan koleksi 39 poin.(dets)

Yang ... Dari Halaman 7 GRUPA Grup A cukup panas karena dihuni dua tim raksasa Asia, Korea Selatan dan tuan rumah Australia. Keduanya memiliki kans terbesar dapat melaju ke babak selanjutnya. Namun Oman dan Kuwait bukan berarti tak bisa menggebrak di Negeri Kangguru. Australia yang pada gelaran Piala Asia 2011 menjadi runners-up kini sudah didominasi dengan wajah-wajah baru, sejak Piala Dunia 2014 lalu. Tak ada lagi, Vincent Grella atau pun Harry Kewel. Namun Tim Cahill yang tak lagi muda masih siap untuk berpesta mengawal para juniornya seperti Matthew Leckie, Robie Kruse bersama dengan pemain berpengalaman lain, Mile Jedinak dan Mark Bresciano. Korsel yang tren performanya tengah menurun datang ke Austrlia dengan semangat bari di bawah pelatih anyar asal Jerman, Uli Stielike. Koo JaCheol yang merupakan topskorer edisi 2011 akan mendapat dukungan dari bintang muda seperti Song Heung Min dan Kim Jing Su. Peringkat 124 FIFA, Kuwait, menandai keikutsertaan kesepuluh mereka di Piala Asia. Nabil Maaloul

dipercaya untuk meraih kejayaan di tahun 1980 saat Kuwait menjadi juara. Setelah sebelumnya Jorvan Vieira dipecat karena tak bisa membawa Kuwait meraih hasil di Piala Gurun 2014. Oman asuhan Paul Le Guen menuju Piala Asia dengan berbagai laga uji coba dengan lawan berkelas, mereka dihajar Uruguay 3-0, kalah dari Kosta Rika 4-3 dan keok dari Yaman 20. Tapi mereka mampu membungkam Kuwait 5-0 di Piala Gurun lalu, dan siap menjadi ancaman di Grup A setelah absen pada gelaran Piala Asia 2011. Prediksi: Australia dan Korea Selatan masih menjadi favorit untuk lolos dari Grup A. Oman punya potensi untuk mengejutkan dengan skuat mudanya. GRUP B Uzbekistan punya tren positif selama tiga edisi sebelumnya, mereka mampu menggapai perempat-final edisi 2003, 2007 Piala Asia dan pada 2011 lalu keok dari Australia enam gol tanpa balas di semi-final. Sejak Bulan Oktober, Serigala Putih hanya kalah dari Qatar dengan skor 3-0, peringkat 74 FIFA itu memenangkan

Prediksi: Uzbekistan dan Arab Saudi punya tren positif dan berpeluang besar mewakili Grup B. GRUP C Grup C yang dihuni oleh Iran, Uni Emirat Arab, Qatar dan Bahrain boleh dibilang paling sulit diterka. Meski dari keempat tim tersebut, Iran dan Qatar jadi yang paling difavoritkan untuk melaju ke fase knock-out. Namun Iran yang juga berpartisipasi di Piala Dunia 2014 kurang persiapan, tim racikan Carlos Queiroz itu hanya melakoni satu laga uji coba setelah Piala Dunia, dengan hasil kalah dari Korea Selatan 1-0. Sedangkan Qatar punya modal bagus menatap Aus-

Prediksi: Iran tetap kuat meski semat dilanda kesulitan internal, Qatar dan UEA mungkin mendampingi Tim Melli.

GRUP D

Madrid ... Dari Halaman 7 Kendati demikian, Los Blancos tampak lebih dominan dari Atletico Madrid. Di babak pertama setidaknya ada dua peluang terbaik yang didapatkan pasukan Carlo Ancelotti. Yang pertama adalah sundulan Sergio Ramos dan dianulirnya gol yang dicetak Gareth Bale karena dianggap lebih dulu dalam posisi offside. Atletico mendapat peluang bagus dari Antoine Griezmann pada menit ke22. Namun upayanya itu digagalkan Raphael Varane. Hingga paruh pertama berakhir pun skor tetap imbang 0-0. Di babak kedua Los Blancos tetap mendominasi jalannya pertandingan, namun Atletico memperlihatkan efektivitas serangan. Buktinya pada menit ke-58 pelanggaran yang dilakukan Ramos terhadap Raul Garcia di kotak terlarang memaksa wasit menunjuk titik putih. Garcia yang maju sebagai eksekutor pun sukses menyarangkan bola di dalam gawang Keylor Navas. Atletico membuka keunggulan 1-0. Bukannya berhasil mencetak gol balasan, Real Madrid malah kembali kebobolan pada menit ke-76. Berawal dari sepak pojok yang dilepaskan Gabi, sundulan

Jose Gimenez membuat bola kembali bersarang di dalam gawang Navas. Pasukan Diego Simeone pun menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Hingga pertandingan berakhir Madrid tetap tidak bisa mencetak gol balasan. Atletico pun unggul agregat 2-0 di leg I. Kedua tim akan melakoni laga penentuan di Santiago Bernabeu pada 16 Januari. TAK BERKUTIK Kekuatan lini serang Real Madrid musim ini, yang dihuni Cristiano Ronaldo, Karim Benzema dan Gareth Bale, begitu menakutkan. Namun, hal itu tak berlaku di hadapan perisai tangguh sang rival sekota. Di semua ajang musim ini, Real selalu bisa mencetak gol melawan tim mana pun, kecuali satu. Satu tim itu adalah Atletico Madrid. Statistik di atas dirilis Infostrada sebelum duel Atletico vs Real di babak 16 besar Copa del Rey 2014/ 15 leg pertama, Kamis (08/ 1). Hanya Atletico lah tim yang sanggup membuat Real tak mencetak gol musim ini, yaitu ketika mereka menang 1-0 di leg kedua Supercopa de Espana 2014, di mana pasukan Diego Simeone kemudian keluar sebagai

Serangan udara Atletico Madrid terbilang cukup mematikan, terutama ketika melawan Real Madrid sang rival sekota. Hal itu kembali terlihat ketika Atletico menaklukkan Real 2-0 di Vicente Calderon. Dengan begitu, berarti Atletico selalu mencetak minimal satu gol dengan kepala dalam enam dari sepuluh derby terakhir kontra Real di semua ajang. ‘Kepala maut’ yang ini bahkan membuat mereka berada dalam posisi ideal untuk bisa lolos ke putaran berikutnya. Namun, Atletico tak boleh berpuas diri terlalu cepat. Pasalnya, masih ada satu leg penentuan di kandang Real pada 15 Januari mendatang. Dua kekalahan beruntun ditelan oleh Real Madrid di

Fernando Torres tampil mengecewakan saat melakoni debutnya bersama Atletico Madrid. Meski demikian, fans Los Rojiblancos tetap memberikan sambutan meriah ketika El Nino ditarik keluar lapangan. Pelatih Diego Simeone menepati janjinya dengan

memainkan Torres sejak menit awal ketika menghadapi Real Madrid di leg pertama 16 besar Piala Copa Del Rey. Di laga tersebut, Atletico memang berhasil mengalahkan Madrid 2-0. Namun, penampilan Torres yang mengecewakan. Padahal, fans Atletico berharap banyak kepada pemain berusia 30 tahun setelah dipinjam dari AC Milan selama 18 bulan. Sambutan meriah diterima Torres ketika diperkenalkan secara resmi di Vicente Calderon. Sekitar 45 ribu penonton sengaja hadir ke stadion demi melihat mantan pemain Liverpool tersebut. Sambutan serupa didapatnya ketika baru mendarat di bandara Madrid. Di sesi latihan perdana, penampilan Torres memang sudah mengkhawatirkan. Dari lima usaha sundulan ke gawang, hanya satu yang bisa dikonverasinya menjadi gol. Penampilan Torres di sesi latihan berimbas di laga kontra Madrid. Statistik pemain asal Spanyol itu selama 58 menit di lapangan sebelum digantikan oleh Koke adalah 0 tendangan ke gawang, 1 tekel, 3 offside, 5 pelanggaran, 9 kehilangan bola. Di kubu Real Madrid, Cristiano Ronaldo tak dimainkan sejak menit awal

dengan skor 2-1 di St James’ Park awal Desember lalu. Sementara itu City akan menghadapi ujian di Goodison Park kala menghadapi Everton. Kedua tim bak langit dan bumi musim ini, City sedang on fire dengan 10 kemenangan dari 11 laga terakhir di seluruh kompetisi, sementara The Toffees justru tengah

terpuruk usai empat kekalahan beruntun. City tentu di atas angin untuk bisa memenangi laga ini, terutama melihat hasil musim lalu kala menang 32 di tempat yang sama. Namun, City tentu tak boleh anggap remeh karena Everton pun ingin segera bangkit. Sementara itu peringkat ketiga, Manchester United,

akan menghadapi Southampton di Old Trafford. Soton yang mulai membaik performanya akan menguji skuat ‘Setan Merah’ yang pincang akibat beberapa pemainnya cedera. Liverpool akan coba menapak naik klasemen saat tandang ke markas Sunderland. The Reds akan coba tampil semaksimal mungkin demi memberi

KEPALA MAUT

DEBUT MENGECEWAKAN TORRES

Balapan ... Dari Halaman 7 Tak ayal kedua tim itu akan paling mendapat sorotan akhir pekan ini. Chelsea akan coba bangkit pasca dua hasil mengecewakan sebelumnya, yakni saat diimbangi Southampton 1-1 dan kalah 3-5 dari Tottenham Hotspur. Adalah Newcastle yang jadi lawan Chelsea di Stamford Bridge. Peluang besar Chelsea untuk menang

karena The Magpies sedang tak punya manajer setelah Alan Pardew dilepas ke Crystal Palace dan rekor buruk mereka di markas tim London Barat itu, hanya sekali menang dalam 10 tahun terakhir. Namun, Chelsea juga patut waspada mengingat Newcastle adalah tim pertama yang mengalahkan mereka musim ini, yakni


JUMAT 9 JANUARI 2015

LIGA ITALIA PEKAN INI

LIGA SPANYOL PEKAN INI

LIGA INGGRIS PEKAN INI

Napoli Menjamu Juventus, Derby della Capitale di Olimpico

Barcelona ditantang Atletico, Espanyol hadapi Madrid

Balapan dua “kuda pacu” dimulai lagi

DUA pertandingan besar bakal tersaji di Liga Italia akhir pekan ini. AS Roma dan Lazio akan melakoni derby Roma. Sementara itu Napoli akan menjamu penghuni capolista, Juventus. Derby della Capitale akan memainkan laga ke 142 di Serie A. Dalam pertandingan yang akan dimainkan di Stadio Olimpico, Roma, Minggu (11/1) akhir pekan

ini, Giallorossi akan bertindak sebagai tuan rumah. Sepanjang pertemuan dengan Biancoceleste di Liga Italia, Roma masih unggul. ‘Serigala Ibukota’ menang sebanyak 49 kali, sementara ‘Si Elang’ menang 36 kali. Sedangkan 56 pertandingan lainnya berakhir dengan hasil imbang. Baca: Napoli ( Halaman 7 )

SEDANG dalam kondisi yang tak oke, Barcelona malah bakal menjalani ujian berat. Tim Blaugrana tersebut dijadwalkan menghadapi Atletico Madrid dalam lanjutan La Liga Primera akhir pekan ini. Barca akan menjamu Atletico Madrid di Camp Nou pada Senin (12/1) dinihari WIB. Duel itu diprediksi bakal

berlangsung sengit karena akan menjadi peluang kedua tim untuk menguasai posisi kedua. Kedua tim sama-sama mengantongi nilai 38 poin di pekan ke-17 La Liga. Menempati posisi kedua Barca hanya unggul unggul surplus gol hingga ada di urutan kedua. Baca: Barcelona ( Halaman 7 )

DUA pemuncak klasemen Premier League, Chelsea dan Manchester City, akan memulai persaingan mereka lagi di liga. The Blues menjamu Newcastle United, sementara The Citizens diuji oleh Everton. Setelah akhir pekan lalu Premier League libur karena ada Piala FA, seluruh tim diberikan waktu istirahat selama sepekan untuk memulai lagi pekan ke-21, Sabtu dan Minggu, 10-11 Desember ini.

Dua tim teratas, Chelsea dan City, akan memulai lagi perlombaan mereka menuju titel Premier League, yang digambarkan bak dua kuda pacu yang berlomba menuju garis finis. Kedua tim kini punya 46 poin dengan selisih gol, produktivitas, dan kebobolan yang sama. Belum pernah Premier League melahirkan kondisi seperti ini. Baca: Balapan ( Halaman 7 )

SPORTAINMENT

Head to Head Australia vs Kuwait 06/01/10 Kuwait 2 - 2 Australia 05/03/09 Australia 0 - 1 Kuwait 07/09/06 Kuwait 2 - 0 Australia 16/08/06 Australia 2 - 0 Kuwait

Lima Pertandingan terakhir Australia 18/11/14 Japan 2 - 1 Australia 14/10/14 Qatar 1 - 0 Australia Liburan ala Cristiano Ronaldo dan orang terdekatnya (foto: © Instagram.com/crsitiano)

CRISTIANO RONALDO

Liburan “berantakan” CRISTIANO Ronaldo nampaknya sangat menikmati liburan akhir tahun, di mana ia menghabiskannya bersama sang kekasih, Irina Shayk dan putranya, Cristiano Jr. beserta kerabat dekatnya. Hal tersebut terlihat dari sebuah foto yang diunggah CR7 lewat akun Instagram pribadinya. Dalam foto tersebut, wajah Ronaldo dan orang sekitarnya penuh dengan coretan warna-warni nan lucu. Selain itu, bintang Real Madrid tersebut juga melengkapi foto itu dengan sebuah caption bertuliskan, “Menyenangkan bisa bersantai dan bersenang-senang dalam liburan beberapa hari ini.” Baca: Liburan ( Halaman 7 )

10/10/14 UAE 0 - 0 Australia 09/09/14 Saudi Arabia 2 - 3 Australia 05/09/14 Belgium 2 - 0 Australia

Lima Pertandingan terakhir Kuwait 22/12/14 Iraq 1 - 1 Kuwait 20/11/14 Kuwait 0 - 5 Oman 17/11/14 UAE 2 - 2 Kuwait 15/11/14 Iraq 0 - 1 Kuwait 04/11/14 Kuwait KUW 1 - 1 Yaman

GELARAN turnamen piala Asian Cup 2015 akan segera di mulai di tengah pekan ini. Di awali dengan laga pembuka antara tuan rumah Australia yang akan menjamu Kuwait. Dan jadwal pembuka Piala Asia 2015 ini akan di gelar pada Jum’at 9 Januari 2015 mulai pukul 16.30 WITA di stadion AAMI Park (Melbourne). Australia yang bertindak sebagai tuan rumah pastinya akan bermain ngotot demi mempersembahkan kemenangan di laga pembuka. Pelatih Ange Postecoglou harus memiliki ramuan formasi khusus mengingan dalam beberapa laga terakhirnya Australia gagal tampil dominan atas Kuwait. Robbi Kruse sepertinya akan jadi pemain pendukung di belakang Duet penyerang Luongo dan Troisi yang jadi pilihan utama sebagai mesin gol saat laga

pembuka menjamu Kuwait nanti. Terus bagaimana dengan persiapan Kuwait? Menjalani laga pembuka melawan tuan rumah Australia pastinya akan menjadi misi berat bagi sang tamu. Meski dalam beberapa pertemuan terakhir skuat asuhan abil Maaloul lebih unggul dari Australia, namun di prediksi dalam pertandingan nanti Australia akan mampu memberi perlawanan alot pada Kuwait. Analisa dan prediksi pertandingan nanti. Australia di unggulkan sebagai tuan rumah . Sementara Kuwait lebih unggul dalam catatan head to head di beberapa pertandingan terakhir. Dan pastinya analisa ini akan membuat pertandingan berjalan menarik. Namun Australia lebih layak di unggulkan sebagai calon pemenang di pertandingan pembuka nanti. Mengingat selain bertindak sebagai tuan rumah ada beberapa pemain dari Australia yang bermain di beberapa Klub eropa.(inlc)

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN AUSTRALIA VS KUWAIT AUSTRALIA: M. Ryan - I. Franjiæ - T. Sainsbury - A. Wilkinson - A. Behich - M. McKay M. Jedinak - M. Leckie - R. Kruse - M. Luongo - J. Troisi. KUWAIT: Nawaf Al Khaldy - Fahad Awadh Shaheen - Musaed Al Enazi - Abdulaziz Al Misha’an - Fahad Al Ansari Talal Al Enezi - Fahad Al Hajeri - Fahad Al Enezi - Khaled Ebrahim - Yousef Al Sulaiman - Bader Al Mutawa.

ROBBI Kruse sepertinya akan jadi pemain pendukung di belakang Duet penyerang Luongo dan Troisi yang jadi pilihan utama

Yang terbaik di fase grup PIALA Asia 2015 akan segera bergulir Jumat (9/1) esok, dengan Australia menjadi tuan rumah. Peta persaingan ketat di setiap grup. Australia sendiri bakal bertemu negara

kuat Asia lainnya di Grup A, Korea Selatan. Jepang yang menjadi juara pada edisi sebelumnya di Qatar coba bangkit dari kegagalan mereka di Piala Dunia 2014. Dengan pelatih baru Javier Aguirre, Samurai Biru masih diunggulkan di Grup D yang juga dihuni Palestina, sebagai

tim debutan di turnamen ini. Lantas, bagaimana persaingan di tiap grup dan kekuatan negara unggulan lain seperti Arab Saudi, Iran atau pun Uzbekistan? Goal Indonesia coba mengulas persaingan tiap grup Piala Asia dan peluang mereka! Baca: Yang ( Halaman 7 )

Kontrak fantastis untuk La Pulga Lu Bernardi dan Ronald Ronaldo.

LU BERNARDI

Skandal dengan anak Ronaldo ANAK dari mantan striker Brasil, Ronaldo, membuat publik negaranya heboh usai ia mencium seorang guru TK di sebuah klub malam. Ronald Ronaldo diketahui masih berusia 14 tahun, namun ia sudah mendapat pekerjaan sebagai seorang DJ di sebuah klub malam setempat. Gambar dari sang remaja yang sedang mencium wanita berusia 27 tahun belum lama ini beredar luas di Brasil. Namun sosok wanita yang dimaksud, Lu Bernardi, mengungkap bahwa anak Ronaldo mengaku dirinya sudah berusia 18 tahun.

SUMBER dari media Inggris, Daily Star, menyebutkan Chelsea disebut telah bahwa bintang Argentina itu menyiapkan kontrak dengan durasi enam tahun untuk bintang sudah amat yakin bahwa The Barcelona, Lionel Messi. Blues telah bersedia menebus buy-out clause senilai 200 juta poundsterling yang melekat pada dirinya. Namun Daily Star juga mengklaim bahwa Chelsea tak ragu untuk memenuhi permintaan gaji Messi - yang bakal menggandakan total biaya transfer La Pulga. Jose Mourinho sempat menepis kabar yang menyebutkan timnya tertarik untuk membeli Messi di bulan November silam. Namun mengingat Barcelona tengah diterpa krisis, dan Messi juga dirumorkan tengah berselisih dengan Luis Enrique, sang bintang kini punya kans besar untuk pergi dari Camp Nou. The Blues pun siap untuk memanfaatkan situasi, andai Messi memang ingin pergi dari klub yang sudah ia bela semenjak berusia 13 tahun, di musim panas mendatang.

Baca: Skandal ( Halaman 7 )

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Baca: Kontrak ( Halaman 7 )

Copa Del Rey

Madrid jinak di Calderon BENTROK dua tim rival satu kota Madrid terjadi di babak 16 Besar Copa del Rey, Kamis (8/1) dini hari WIB. Leg pertama yang bergulir di Stadion Vicente Calderon dimenangi Atletico Madrid dengan skor 2-0. Di pertandingan ini pelatih Diego Simeone memberi kepercayaan kepada amunisi anyar, Fernando Torres, turun sebagai starter. Sementara itu, Real Madrid memilih untuk mencadangkan bomber utama, Cristiano Ronaldo. Sejak menit awal kedua tim langsung memperlihatkan permainan saling serang. Baca: Madrid ( Halaman 7 )

GARETH Bale tak bisa berbuat banyak di Vicente Calderon.

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


JUMAT 9 JANUARI 2015

GSVL perintahkan BPBD Arus dukungan terus dan Dinsos gerak cepat mengalir POLITIK

K a m p u n g r on KEL. TELING ATAS

Pergantian Pala tak ada intervensi KELURAHAN Teling Atas Kecamatan Wanea saat ini telah memiliki 2 Kepala Lingkungan (Pala) yang baru. Untuk itu, Lurah setempat Deddy Pangkey menjelaskan, bahwa pemilihan Pala ini tidak ada intervensi dari lurah. “Pemilihan pala, murni DEDDY Pangkey. dari penjaringan Pemerintah Kota Manado dan sama sekali tidak ada interfensi dari kami,” terang Pangkey. Lanjut dikatakan lurah, jika ada masyarakat yang berpendapat bahwa pemilihan Pala ada campur tangan dari lurah, pihaknya bisa memberikan penjelasan secara jelas. “Kepada masyarakat yang berpendapat pergantian pala ada campur tangan dari pihak kelurahan, kami bisa memberikan penjelasan secara jelas jika pergantian itu murni dari pemerintah kota Manado,” tandas Pangkey.(rees)

Turun tinjau kebakaran di Titiwungen Utara, pakaian, makanan langsung diserahkan dan bantuan uang segera menyusul Manado—Kebakaran kembali mewarnai perjalanan tahun 2015 di Kota Manado. Kali ini peristiwa kebakaran di Kelurahan Titiwungen Utara Lingkungan III Kecamatan Sario. Mendengar peristiwa tersebut, Walikota Manado, GS Vicky Lumentut sontak langsung menuju kelokasi kebakaran, Kamis (8/1) siang. Tak hanya hadir, GSVL juga mendengar permintaan serta kebutuhan warganya itu. Tak hitung

tiga, dirinya langsung memerintahkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Manado untuk membantu para warga yang menjadi korban atas insiden tersebut. “Saya perintahkan instansi teknis untuk segera membantu para korban. Bantuan bersifat sementara itu diantaranya pakaian, selimut, makanan dan lain-lain,” tegas GSVL. Baca: GSVL ( Halaman 10)

Manado—Tahun politik 2015 makin kental terasa jelang pemilihan orang nomor satu di Kota Manado. Dari sejumlah nama yang mulai mencuat, nama incumbent Walikota Manado GS Vicky Lumentut dinilai memiliki kemampuan dan peluang terbesar untuk kembali meraih kursi DB I A. “Kans pak wali masih sangat terbuka lebar. Saya sebagai warga menilai pak wali masih layak untuk kembali duduk sebagai pemimpin kota ini,” ujar salah satu mahasiswa Unsrat, Jansen Mumuh.

WALIKOTA Manado GS Vicky Lumentut langsung berada di lokasi kejadian ketika kebakaran tengah terjadi dan langsung mendengarkan dan membantu permintaan warga.(foto:ist)

JEMBATAN BAILEY DENDAL

Baca: Arus ( Halaman 10)

KEBERSIHAN

TNI pertanyakan Pemkot Tunjang Manado bersih, K e c a m a t an LINGK. II TERNATE TANJUNG

Gelar Jumat Bersih di DAS LINGKUNGAN II Kelurahan Ternate Tanjung adalah wilayah yang tepat berada di pinggiran Daerah Aliran Sungai (DAS) dimana saat ini terdapat banyak sampah kiriman yang dibawa arus air akibat curah hujan. Untuk itu, Jumat (9/1) hari ini, Kepala LingSAFRUDIN Male. kungan (Pala) Safrudin Male akan menggelar bersih-bersih DAS bersama seluruh warga di lingkungannya. “Adanya sampah kiriman yang dibawa arus air akibat hujan, maka kami berinisiatif untuk membersihkan sungai lewat programJumatBersih,”terang Safrudin. Pala menambahkan, nantinya bersih-bersih DAS ini akan bekerjasama dengan Dinas Kebersihan untuk langsung mengankut sampah yang diangkat dari sungai. “Dengan kegiatan ini, pihak kami akan berkoordinasi dengandinaskebersihan,untuksegeramengangkutsampah yang diangkat dari sungai,” tutup Safrudin.(rees)

Manado—Bantuan jembatan darurat bailey di Kelurahan Dendengan Dalam (Dendal) milik TNI dan dibangun TNI kini telah berfungsi

nyaris setahun, pascabanjir bandang 15 Januari 2014 lalu. Namun tanda-tanda akan diganti dengan jembatan yang per-

manen hingga saat ini tidak terlihat akan dilakukan Pemkot Manado. Baca: TNI ( Halaman 10)

SELOKAN TERSUMBAT

Genangan air yang tak mengenal musim Manado—Jalanan di kota Manado sampai saat ini masih dihiasi dengan genangan-genangan air. Hal ini terlihat pascabencana banjir bandang yang melanda kota Manado pada 15 Januari 2014 lalu sehingga banyak selokan yang tersumbat. Tak pelak, hal yang berlarut-larut ini menjadi keluhan warga. Beberapa keluhan terdengar dari warga di Kelurahan Calaca atau tepatnya di daerah simpang 5, Kamis (8/ 1) kemarin. Keluhan ini perihal genangan air di ruas jalan dan saluran air itu selalu tersumbat. Parahnya, genangan air di area ini tak lagi mengenal musim.

9 armada sampah disebar GSVL Manado—Gaung menjadikan Kota Manado yang menyenangkan dengan kebersihan dan jaminan kesehatan masyarakatnya, terus dimaksimalkan jajaran Pemkot Manado dalam hal ini Walikota GS Vicky Lumentut. Ini terbukti di kawasan lahan 16 persen atau yang kini dinamakan lokasi Taman Berkat atau Godbless Park, Walikota visioner hasil pilihan langsung warga di 11 kecamatan Kota Manado ini, menyerahkan sebanyak 9 armada truk sampah. Baca: Tunjang ( Halaman 10)

WALIKOTA Manado GS Vicky Lumentut menaiki truk sampah.(foto:ist)

PASAR BERSEHATI

Sampah & genangan air dikeluhkan pedagang

Baca: Genangan ( Halaman 10)

GENANGAN air ini hanya dibiar oleh pengelola Shopping Center sehingga dikeluhkan oleh pedagang.(foto: icha/sk)

TIDAK adanya tempat sampah di lokasi ini sehingga masyarakat dengan leluasa membuang sampah sembarangan. (foto: icha/sk)

Manado—Sampah di seputaran kota Manado begitu sangat sulit untuk di atas. Pemerintah melalui SKPD terkait seakan-akan tidak serius menyelesaikan persoalan ini. Kenyataan di lapangan menggambarkan bahwa sampah masih berserakan di kota ini terlebih di lokasi vitasl seperti pasar tradisional. Dalam pantauan Swara Kita pada Kamis (8/1) kemarin, kebersihan jalan menuju Pasar Bersehati sangatlah tidak bersahabat. Terlihat jelas sampah yang bercampur dengan genangan air menimbulkan bau yang sangat busuk. Hal ini menuai keluhan dari pedagang sekitar, diantaranya Ibu Hadijah. Baca: Sampah ( Halaman 10)

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


IBUKOTA Sejumlah rumah di Kairagi 2 terendam

JUMAT 9 JANUARI 2015 CUACA BURUK

KEBIJAKAN

Penumpang nekat untuk berlayar

Warga tuding pembangunan Hypermart jadi faktor utama Manado—Sejumlah rumah yang terletak di Kelurahan Kairagi 2 Lingkungan 3 Kecamatan

Mapanget, terendam air pascahujan deras yang melanda Kota Manado, Kamis (8/1) malam.

BANTUAN BENCANA

Mulai dipertanyakan warga Tikala Baru BANJIR bandang 15 Januari 2014 lalu masih meninggalkan bekas luka yang belum kunjung bisa disembuhkan. Hal itu terlihat dari sisa-sisa tumpukan barang-barang yang berlumpur, keadaan rumah yang menjadi kurang layak tinggal, serta rasa trauma dari korban. Tak ketinggalan juga masalah bantuan yang hingga detik ini belum dalam realisasi. Dari pemantauan di daerah Tikala Baru, Kamis (8/ 1) kemarin, masih terdapat beberapa keluarga di lingkungan 2 yang belum mendapatkan bantuan. Padahal, bantuan itu sudah dijanjikan sejak tahun 2014 dan kembali dijanjikan pada bulan Januari 2015 ini. “Berkas-berkas sudah disiapkan sejak tahun lalu, namun sampai sekarang kami belum menerima bantuannya,” ujar Lolon Piu, warga setempat. Senada dikatakan warga lainnya, Deysi Runturambi dimana sampai saat ini, bantuan yang dijanjikan pemerintah tak kunjung ada kejelasan. “Sampai sekarang belum dikonfirmasi untuk bantuan yang katanya akan diterima pada bulan Januari ini. Padahal KTP, KK, meterai dan surat kepemilikan rumah sudah lama kami siapkan. Kan sudah sejak tahun lalu dijanjikan,” tukasnya.(try2)

GSVL ... Dari Halaman 9 Tak hanya itu, ketika mengunjungi langsung lokasi kebakaran tepat di belakang Masjid Miftahul Jannah Boulevard, GSVL menegaskan akan memberikan bantuan uang. “Pemerintah siap membantu Rp10 juta untuk rumah yang rusak berat. Yang rusak ringan juga akan dibantu. Silahkan masukkan permohonan bantuan,” singkatnya. Sementara itu, Lurah Titiwungen Utara, Greity Kawilarang menambahkan, makanan siap saji dan tempat tidur adalah bantuan awal yang diberikan pemerintah. “Yang ingin membantu secara spontanitas bisa langsung kepada kepala lingkungan. Yang pasti pemerintah kota akan terus memantau dan menyalurkan bantuan,” tukas Kawilarang. Seperti diketahui, kejadiaan ini dimulai pukul 11.45 Wita dan baru bisa dipadamkan dua jam kemudian. 6 rumah yang terbakar adalah milik Sofia Tola, Adri Arisa, Hasrul Kempoli, Ulfa Arson, Karsum Mahmud dan Jusuf Sande. Informasi diterima dari Lurah Titiwungen Utara Greity Kawilarang, dugaan sementara api berasal dari korek api yang dimainkan anak-anak sehingga terjadi kebakaran. “Dugaan sementara ada anakanak yang bermain korek api. Ada juga petasan dan kembang api karena saat terjadi kebakaran terdengan bunyi-bunyi petasan di rumah yang terbakar,” katanya. Sementara itu, menurut sejumlah warga di lokasi kejadian, dugaan sementara peristiwa kebakaran itu dipicu adanya sekelompok anak bermain petasan. Tiba-tiba secepat kilat terjadi kebakaran. Api mulai merangsek ke dinding rumah. “Rumah-rumah disini kan berdempetan. Jadi api cepat merayap,’’ kata warga di lokasi yang tepat berada di belakang Masjid Muftahul Jannah itu.(dede)

TNI ... Dari Halaman 9 TNI sendiri pun sebelumnya ternyata telah menyurat ke Pemkot Manado akan kelangsungan jembatan bantuan tersebut, sampai kapan akan digunakan. Pasalnya, salah satu personil TNI bertugas di Denzipur 04 Maumbi Marthen Wowor yang bersua dengan koran ini Kamis (8/1) kemarin pun membenarkan, kalau memang telah dipertanyakan Kodam Yonzipur 08 Makasar soal jembatan tersebut. “Kami datang juga ke Pemkot saat ini untuk berkoordinasi apakah akan dibongkar kapan atau ada langkah lain. Karena untuk bantuan darurat bencana seperti pembangunan jembatan di Dendal itu pasca bencana hanya 6 bulan, tapi sekarang sudah hampir 1 tahun. Itulah yang dipertanyakan Kodam,” terang Wowor yang didampingi Rahmanto. Diceritakan Wowor, jembatan itu dibangun Denzipur dengan material sebagian juga milik Kodam Yonzipur 08. Sementara itu, akan jembatan yang sama di trans Manado Tomohon, menurutnya, sesuai kesepakatan akan dibongkar. “Jembatan penghubung di ruas jalan menuju kota Tomohon, sesuai MoU selesai pakai Desember 2014. Untuk itu jembatan tersebut akan dibongkar,” terangnya di kantor Pemkot Manado.(try2)

Genangan ... Dari Halaman 9 Sebab, air yang menggenang itu adalah air yang dibuang dari dalam gedung Shopping Center atau Presiden dan merupakan air limbah toilet. Air itulah yang kemudian bercampur dengan sampah dan air got yang berlumpur, berlumut, dan berbuih. “Baunya sangat tajam. Bayangkan saja, air toilet dan air got bercampur lalu mengalir di ruas jalan. Ini sangat mengganggu bagi kami yang berjualan di emperan toko. Bahkan beberapa waktu lalu, ada seorang perempuan yang muntah-muntah karena bau pesing yang tajam,” ujar salah satu pemilik toko, Hasan menjelaskan. Keberadaan saluran air yang tersumbat ini, sudah dilaporkan ke pihak pengelolah Shopping Center. Namun sampai saat ini belum ada tindaklanjut. “Semua yang berjualan di sini sudah mengeluh dan melaporkan kelakuan pihak gedung Presiden, bahkan daerah ini sudah pernah ditinjau. Namun kami hanya diminta bersabar. Padahal baunya sudah tak tertahan lagi,” keluh Rita salah seorang pemilik toko lainnya.(try2)

Pantauan harian ini, air yang naik tinggi mencapai ukuran betis orang dewasa, membuat warga yang mendiami rumah-rumah tersebut kelabakan. Salah seorang warga yang rumahnya ikut tergenang, Steivy Lumingas, mengatakan, dirinya tidak menyangka kalau air akan naik tinggi dan menggenangi rumahnya. “Biasanya air tidak akan naik setinggi ini, walaupun hujan deras turun,” kata Stevy yang terlihat sangat terpukul dengan bencana yang dialaminya ini. Dikatakannya, sistem drainasse yang ada di lingkungan 3 Kelurahan Kairagi 2 memang sangat memprihatinkan. “Di wilayah ini ada ratusan rumah tinggal warga, tetapi drainasse untuk buangan air tidak memadai. Kami

sudah puluhan tahun melayangkan permohonan, namun hingga saat ini belum ada tindakan yang diambil pemerintah,” ketusnya. Ditambahkannya, pembangunan kawasan perbelanjaan Hypermart juga ikut berpengaruh, sebab buangan air dari tempat tersebut sebagian ikut mengarah ke daerah tempat tinggalnya. Sementara itu, pascabanjir, Lurah Kairagi 2, Drs Alfrits Lontoh dan sejumlah jajaran langsung terjun ke lokasi untuk membantu masyarakat. “Ini sudah merupakan tugas pemerintah untuk cepat tanggap dengan keadaan lingkungan, sebab ini sudah merupakan tanggung jawab yang harus dilaksanakan,” kata Lontoh.(haer)

BEBERAPA minggu terakhir ini, kondisi cuaca di Manado memang tidak bersahabat. Manado—Beberapa minggu terakhir ini, kondisi cuaca di Manado memang tidak bersahabat. Curah hujan dan angin kencang disusul gelombang laut yang besar, menimbulkan berbagai komentar dari masyarakat. “Walau cuaca buruk, tetap berlayar karena memang begini nasib orang pulau, tentunya sudah resiko kalau berlayar pada saat ombak kencang,” tutur salah satunya penumpang kapal menuju Nusa Utara, Hendrik Lapa. Nekat untuk berlayar pulang kampung, sangat terlihat juga di mata seorang penumpang, Maikel Hormati. Dirinya harus pulang ke Talaud guna

melanjutkan kerjanya sebagai abdi negara atau PNS di salah satu instansi pemerintah. “Yang penting kita percaya dan berdoa kepada Tuhan sebelum berangkat,” ungkapnya. Di sisi lain, cuaca buruk juga mempunyai dampak negatif terhadap penjual di sekitaran pelabuhan. Pasalnya bungkusan makanan yang mereka jual tidak habis terjual. “Biasanya bungkusan makanan laku 30 bungkus karena beberapa minggu ini cuaca buruk, sekarang cuma bisa laku sampai 6 bungkus,” kata Sartin Kaluku Penjual nasi bungkus di area pelabuhan Manado.(try1)

KOORDINASI

Manado—Gelombang arus penolakan dan sorotan dari sejumlah pihak terkait dengan lelang jabatan Pala, membuat Dekot Manado berinisiatif untuk segera membentuk pansus pemilihan Pala. Seperti yang diungkapkan oleh Anggota Dekot Manado, Stenly Tamo yang meminta agar ada panitia khusus perekrutan Kepala Lingkungan seKota Manado yang dibentuk oleh lembaga legislatif. Dikatakan Tamo, pembentukan Pansus ini untuk melakukan pengecekan terhadap peraturan daerah, tata cara dan berbagai hal yang berhubungan dengan perekrutan kepala lingkungan. Menurutnya, perlunya pembentukan Pansus ini untuk meminimalisir persoalan

yang timbul pada proses perekrutan kepala lingkungan di Kota Manado. “Coba lihat sekarang, karena tak pernah melibatkan Dekot Manado sebagai lembaga pembuat peraturan daerah, akhirnya kondisi tak stabil dan nyaman di Kota Manado kembali terjadi hanya gara-gara perekrutan kepala lingkungan,” kata Tamo. Tamo meminta agar Walikota Manado GS Vicky Lumentut melakukan peninjauan ulang terkait para kepala lingkungan yang telah dilantik tersebut, mengingat gejolak akan terus terjadi hingga ke depan. “Masyarakat juga kan harus di dengar. Kalau tak di dengar dan mereka terus mencari kesalahan atau kebobrokan, maka tidak stabillah kota Manado,” kuncinya.(dede)

PERHUBUNGAN

Tarif angkot baru mulai disosialisasikan

direkomendasikan BPK sedang penyusunan laporan hasil pemeriksanaan,” katanya. Disentil soal rekomendasi BPK RI yang indikasi kerugian Negara, Hosang menegaskan, sudah disetor semua seperti perjalan dinas Dispenda dan pajak pajak yang belum dipungut dan puskesmas. “Yang belum ditindaklanjuti yang belum disampaikan waktu itu pertanggungjawabannya dihitung BPK RI seperti, kewajiban pajak belum disetor. Intinya kita akan bicaran semua hal itu di SENTA T Plus,” terang Hosang. Akan kinerja majelis Tuntutan Ganti Rugi

(TGR) di katakana Hosang akan diaktifkan optimal. Disatu sisi Hosang menekankan soal inventarisir asset di SKPD Pemkot Manado untuk dilakukan. “Hibah tidak tercatat dengan nilainya tidak ada, yang harusnya ada harga beli waktu itu, inventarisir asset sekolah masih minim muylai SD hingga SMA. Karena sudah ada edaran Sekkot 2014 soal inventarisir asset termasuk puskesmas,” ujar Hosang. Usai itu Wawali melakukan konsultasi dengan Asisten I Manado Josua Pangkerego terkait dengan lahan kantor Lurah Kombos Timur.(try2)

uang kebersihan, tetapi kenyataannya sepanjang jalur ini masih ada saja sampah dan genangan air

yang menimbulkan bau busuk,” katanya. Keluhan serupa dilontar pembeli, Frans Manuang dan Since yang mengaku jika dari dulu kawasan sudah menjadi tempat

sampah umum. “Ini menandakan kebijakan dari pemerintah melalui instansi terkait untuk mengatasi sampah di Manado terkesan setengah hati,” tutur mereka. Mendengar persoalan

WAWALI Manado dan Kepala Inspektorat Manado saat melakukan koordinasi, kemarin.

Diknas dan Dinkes akan menjadi fokus di Senta T Plus. “Ini bagian penataan asset. Karena memang rekomendasi BPK RI adalah asset dan saat ini pun sedang dilaksanakan pemeriksanaan inspektorat. Contoh puskesmas, pendanaan UC, Jamkesmas dan Jampersal itu dimintakan berkas pihak BPK RI. Termasuk juga pungutan pajak,” ungkap Hosang. Hosang menambahkan, ada juga di BPMPK terkait PBL Mapaluse yang ternyata belum semua KMM sampaikan laporan pertanggungjawaban. “Namun inspektorat melalui

Dekot inisiatif bentuk Pansus pemilihan Pala

Manado—Penyesuaian tarif angkot baru terus menjadi keluhan warga. Ini menyusul, para sopir terkesan masih enggan menurunkan tarif sesuai dengan SK Walikota Nomor 01 tahun 2015. Menjawab keluhan tersebut, Wawali Manado Dr Harley Mangindaan, Kamis (8/1) kemarin, langsung turun ke Jl Samrat guna melakukan sosialisasi kepada sopir. “Ini bagian dari mengamankan SK Walikota serta menjawab keluhan warga masyarakat yang ternyata masih begitu banyak mengeluh soal sopir angkot yang masih patok tarif lama, sementara sudah ada penyesuaian tarif baru menyusul harga BBM turun,” terang Wawali. Kepada sopit angkot, Wawali berharap agar bisa mentaati aturan yang telash ditetapkan. Selain itu Wawali juga sempat melakukan interaksi dengan sopir kendati dengan waktu yang tidak lama. “Para sopir jurusan Samratulangi pusat kota yang sempat saya tanyakan soal tarif baru ternyata tidak keberatan. Mereka berharap SK Walikota yang baru yang cantumkan tarif sekarang bisa ditempelkan di setiap angkot mereka agar tidak

Aset Diknas dan Dinkes jadi fokus gelar Senta T Plus Manado—Wujudkan pemerintahan bersih serta mencapai target opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) BPK RI di tahun 2015, menjadi prioritas Pemkot Tomohon. Untuk itu, Wawali Manado Dr Harley Mangindaan melakukan koordinasi dengan Kepala Inspektorat Manado Andre Hosang di kantor Inspektorat, Kamis (8/1) kemarin. “Intinya jika semua bekerjasama mulai dari tingkat paling bawah hingga SKPD untuk pembenahan tidak mustahil apa yang diharapkan mulai opini WTP dengan pemerintahan bersih akan tercapai. Untuk itu kami awali tahun 2015 ini dengan program reguler Senin Tuntas Temuan Plus (Senta T Plus),” tegas Wawali disela-sela pertemuan tersebut. Hosang sendiri menjelaskan, petunjuk Wawali kaitan dengan pelaksanaan Senta T Plus akan dilakukan Senin (19/1) mendatang. Itu akan dibicarakan kaitan dengan tindak lanjut semua temuan. “Semua temuan di SKPD ditahun yang lalu pun akan dibicarakan jika memang masih ada,” jelas Hosang. Namun diakui Hosang penataan asset seperti di

10

ada kebingungan di masyarakat,” jelas Ai sapaan akrab Wawali. Senada dikatakan Gustaf Maramis salah satu sopir angkot jurusan Winangun pusat kota 45. “Waktu lalu ketika BBM naik langsung ada pengumuman dan selebaran tarif sesuai SK. Tapi saat ini memang tidak ada sehingga kami juga para sopir masih bingung, karena hanya baca di koran-koran kalau tarif sudah turun. Kami sopir berharap dinas terkait bisa perbanyak SK tarif baru dan ditempel di setiap mikrolet, dengan begitu baik sopir dan penumpang sudah tahu berapa ongkos yang sebenarnya,” harap Maramis sembari mengatakan, pasti sopir akan ikut aturan tersebut. Usai itu, Ai bersama Kasat Lantas Manado melakukan penertiban kendaraan yang parkir sembarang di badan jalan. “Arus lalin bisa terhambat kalau sudah ada kendaraan parkir bukan pada tempatnya. Saya himbau agar warga Manado pemilik kendaraan untuk bisa bekerjasama. Sayang jika ditilang pihak kepolisian, karena sudah ada waktu yang ditetapkan kapan bisa parkir dan kapan tidak,” kunci Ai.(try2)

ini, kiranya pemerintah terkait secepatnya mengambil tindakan yang cepat karena berbicara kebersihan, berdampak pada kesehatan masyarakat.(try1)

Sampah ... Dari Halaman 9 Maklum saja, di lokasi itu tidak disediakan tempat sampah sehingga masyarakat dengan leluasa

membuang sampah dengan sembarangan. “Kami sudah membayar ke Dinas Pasar Rp5 ribu per hari untuk

Arus ... Dari Halaman 9 Tak hanya itu, Gabril Pontoh yang juga merupakan teman Jansen Mumuh mengatakan, dengan kebijakan dan program spektakuler yang diciptakan oleh GSVL, dinilai menjadi salah satu bukti kemampuannya untuk

kembali meraih sukses di tahun penuh berkah dan rahmat ini. “8 progam yang menjadi prioritas nyaris sempurna dibawah kepemimpinan pak walikota. Jadi mau pilih siapa lagi? Calon yang paling hebat cuma pak GSVL,” tegasnya.

Sebelumnya, Walikota GSVL mengakui, niat tulusnya untuk maju kembali masih akan dipikirkan karena belum cukup pengabdianya dalam membesarkan nama Kota Manado. “Untuk Kota Manado, masih banyak program saya yang belum terealisasi di periode pertama ini. Saya tak mau program pro rakyat yang saya canangkan akan mubazir,” kata Ketua DPD Partai Demokrat Sulut yang diketahui berlatar belakang birokrat tulen ini. Tak sampai disitu, GSVL juga mengakui prestasi yang diraihnya selama ini adalah bentuk dukungan masyarakat dan demi untuk seluruh warga kota Manado. “Program yang saya lakukan semuanya sebagai bentuk dedikasi saya untuk masyarakat dan pembangunan Kota Manado. Ke depan melalui program-program pro rakyat yang belum terealisasi, saya berharap bisa membawa Kota Manado Lebe Bae Lagi,” kunci GSVL.(dede)

Tunjang ... Dari Halaman 9 Untuk menunjang para ‘Pahlawan Kebersihan’ atau petugas kebersihan yang tersebar di 87 Kelurahan seKota Manado, Kamis (8/1) kemarin. Dari informasi yang diterima, dari 9 armada truk sampah yang diserahkan itu, maka Pemkot Manado dibawah kendali Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Manado, kini memiliki 56 truk sampah meski seperti diketahui Kota Manado memerlukan sebanyak 90 truk sampah baru bisa melayani pelayanan pengangkutan sampah hasil limbah rumah tangga maupun pihak perusahaan yang ada di Ibukota Provinsi Sulut Kota Manado ini. Saat menyerahkan armada truk sampah untuk mulai dipergunakan, Walikota dalam sambutannya menitip pesan kepada para petugas untuk kiranya bisa menjaga dan merawat fasilitas yang telah diberikan tersebut. Dengan menjaga dan memelihara kendaraan

sampah itu sama seperti milik sendiri, maka sudah pasti itu bakal bertahan lama dan akan mengangkut sampah hingga ke sudut-sudut lokasi se-Kota Manado. “Kalo nyanda ada ngoni Pahlawan Kebersihan, ini Kota Manado nyanda mo bersih dan sehat seperti saat ini. Jadi mari kita jaga dan rawat mobil truk sampah ini, agar awet deng bisa bertahan lama,” saran Walikota dalam dialeg bahasa Manado. Dijelaskannya, untuk memberi apresiasi dan menunjang kesejahteraan para Pahlawan Kebersihan ini baik itu penyapu jalan, pengangkut sampah, dan petugas kebersihan lainnya di Kota Manado. Pihaknya telah memikirkan akan menaikkan insentif atau upah dari petugas kebersihan, yang sebelumnya atau saat ini baru mencapai Rp2 juta. Di alokasi dana APBD perubahan nanti, akan dinaikkan paling tidak Rp2,250 hingga Rp2,5 juta

per bulan. “Kerja keras para Pahlawan Kebersihan Kota Manado ini, patut diapresiasi dan ditunjang dengan bentuk pemberian kesejahteraan yang lebih baik lagi. Jadi kedepan, pihaknya akan mengusahakan gaji petugas kebersihan ini akan dinaikkan dan akan diatur lewat APBD perubahan nanti,” ujar GSVL. Ditambahkannya, pihak Pemkot Manado melalui Dinas terkait akan menyalurkan seragam baru bagi seluruh petugas. Serta akan di ikut sertakan pada program jaminan kesehatan dan keselamatan jiwa yakni BPJS ketenaga-kerjaan. Turut hadir dalam penyerahan truk sampah, Kadis Kebersihan Julises Oehlers SH, Kadis Pariwisata Hendrik Warroka SPd, Kasat Pol PP Xaverius Runtuwene SIP, Camat Sario Tresje Mokalu SPd, Ketua BKSAUA Kota Manado, Pdt Roy Lengkong STh.(dede)


NUSA UTARA WABAH

Sosmed dapat menimbulkan pengaruh buruk bagi siswa WABAH sosial media (sosmed) oleh sebagian pihak diyakini bisa berdampak buruk bagi para siswa. Hal ini terungkap lewat pernyataan salah satu tokoh masyarakat asal Naha, Tabukan Utara, Masyuram Sambanaung. Menurutnya, trend budaya sosmed selain membawa implikasi positif, juga bisa berdampak kurang baik bagi sebagian siswa. “Saat ini akses terhadap dunia maya sudah sangat mudahnya. Yang ditakutkan adalah sulitnya membendung situs-situs tertentu yang tidak layak dibuka oleh anak-anak siswa,” ungkap Sambanaung. Dia kemudian melanjutkan, tingginya intensitas pembukaan berbagai situs terlarang berbau poronografi, dapat merusak mental dan perkembangan anak didik. “Dari berbagai hasil survei, ternyata diperoleh hasil yang cukup mencengangkan. Dimana, rata-rata para pelajar mulai dari 12 tahun ke atas, sebagiannya mengaku pernah menonton atau melihat film ataupun gambar porno,” ucap dia yang mengaku prihatin denga kondisi para anak remaja da pemda dewasa ini. Sementara itu, Ridwan Lumondo, dari unsur tokoh pemuda gereja, mengatakan, peran orang tua, guru dan masyarakat sangat vital dalam meminimalisir dampak negatf dari dunia sosmed. “Sosmed pada satu sisi adalah hal baik. Tinggal bagaimana sekarang semua pihak terkait, baik orang tua, anak, guru dan masyarakat, memerangi ekses negatif yang terlalu berlebihan,” ungkap Lumondo. Kadis Dikpora Pemkab Sangihe, Dra H Tatawi, ketika dimintai tanggapan berujar, peran wali kelas dan orang tua sangat penting dalam hal ini. “Antara wali kelas dan orang tua murid harus ada komunikasi terbuka dengan siswa. Pendidikan seks harus mulai diperkenalkan semenjak usia dini, dengan pedekatan yang berbeda tentunya,” ungkap Tatawi beberapa waktu lalu. (try29)

BAHAN BAKAR

Warga Sitaro pertanyakan harga BBM pasca turun MESKI harga Bahan Bakar Minyak (BBM) sudah diturunkan oleh pemerintah pusat, namun kondisi yang harga barang di pasar belum mengalami perubahan atau ikut mengalami penurunan sejak dinaikkan karena naiknnya harga BBM akhir tahun lalu. Menurut warga, pedagang atau pengusaha harus konsisten dengan kondisi yang ada, sebab ketika BBM mengalami kenaikan harga ikut dinaikkan namun ketika harga BBM telah diturunkan tidak ada niat untuk menurunkan harga barang terutama kebutuhan pokok. "Ketika harga BBM naik, harga barang dan kebutuhan pokok tidak terkendali, dan alasan utama pedagang dan pengusaha menaikkan harga barang karena naiknya harga BBM. Tapi sekarang BBM sudah turun, tapi harga barangnya tidak turun juga," keluh sejumlah warga. Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Sitaro, Dra Mey Welang MAP melalui Kepala Bidang Perdagangan, Julin Mose SE ketika menghubungi harian ini mengakui kondisi tersebut namun dirinya menjelaskan bahwa trend harga yang terjadi mengikuti atau menyesuaikan perkembangan harga yang ada ditingkat distributor. "Naiknya harga barang dan kebutuhan pokok dipasaran karena trend harga ditingkatan distributor yang juga masih tinggi, sehingga hal tersebut juga menjadi alasan dari beberapa pedagang dan pengusaha yang ada di kepulauan. Baca: Warga ( Halaman 16 )

SANGIHE, SITARO, TALAUD

JUMAT 9 JANUARI 2015

Perekonomian Sitaro dinilai “berjalan” sehat PDRB per kapita secara keseluruhan capai 13.748.925 Ondong—Meskipun peningkatan ekonomi walau tidak begitu signifikan namun kondisi perekonomian Kabupaten Kepulauan Sitaro sejak tahun-tahun sebelumnya dinilai berjalan sehat. Sebagaimana tergambar dari grafik indikator sosial dan ekonomi daerah khususnya Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) per kapita yang mencapai 13.748.925 pada tahun 2013. Dari data yang berhasil dirangkum Swara Kita Kamis (8/1) siang kemarin, indikator sosial dan

ekonomi daeerah Kabupaten Kepulauan Sitaro dengan indikator PDRB per kapita years to years pada tahun 2007 sebesar 5.953.975, tahun 2008 naik sebesar 940.628 atau menjadi 6.894.603, kemudian tahun 2009 naik lagi menjadi 8.013.985, tahun 2010 sebesar 9.069.788, tahun 2011 sebesar 11.412.814. "Pada tahun 2012 itu meningkat cukup signifikan atau naik sebesar 1.882.046 atau dari 11.412.814 menjadi 13.294.860, kemudian pada tahun 2013 naik sebesar

454.065 atau menjadi 13.748.925. Ini artinya perekonomian daerah dalam kondisi sehat, dan cukup baik dibuktikan juga dengan meningkatnya Pertumbuhan Ekonomi (PE) dari 8,12 pada tahun 2012 naik sebesar 0,09 menjadi 8,30 pada tahun 2013," jelas Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sitaro, dr Semuel E Raule MKes pada harian ini. Secara terpisah, pengamat ekonomi Sitaro, Eka P P Dalughu SE menilai meskipun kenaikan PDRB

per kapita tidak begitu signifikan, namun itu menandakan kondisi perekonomian bumi Karangetang Mandolokang KoloKolo terbilan masih sehat. "Memang kenaikannya tidak begitu besar, tapi sebagai daerah yang baru berotonom Sitaro telah menunjukan kemajuan yang pesat termasuk peningkatan pertumbuhan perekonomian dari tahu ke tahun yang terus mengalami kenaikan," tukas pria yang berprofesi sebagai dosen ini.(esge)

KINERJA

SKPD di Talaud gelar rapat persiapan Melonguane— Memasuki hari keempat dimulainya aktivitas Pemerintahan Kabupaten Kepulauan Talaud, hampir seluruh SKPD menggelar rapat untuk menyusun langkah pelaksanaan program kerjanya masingmasing. Terlihat, sejumlah badan dan dinas tampak mengumpulkan seluruh personelnya dalam rapat internal yang digelar Kamis (8/01) kemarin. Seperti terlihat di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Dinas Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD),

Inspektorat dan sejumlah kantor lainnya. Menurut Kepala Bappeda Gustav Atang, ada banyak hal yang harus direncanakan secara matang guna mempersiapkan seluruh pelaksanaan pembangunan dalam Tahun Anggaran 2015 ini. "Sebagai pusat perencana pembangunan daerah, Bappeda harus menyusun skala prioritas dan langkah pelaksanaan pembangunan daerah secara komprehensif demi mewujudkan tujuan yang diharapkan dari setiap upaya dan kerja yang tertata dalam APBD sesuai

dengan RPJMD Kabupaten Kepulauan Talaud," jelas Atang. Tokoh masyarakat asal Kabaruan yang juga mantan anggota Dekab Hariono Bowonseet menilai ada langkah maju yang dijalankan pemerintah daerah dibawah kepemimpinan Manalip-Tuange. "Persiapan-persiapan yang terencana dan terkoordinasi seperti yang dilakukan saat ini menunjukkan adanya implementasi garis komando yang jelas dan tegas. Manalip-Tuange sudah meletakkan dasar yang sangat baik dalam

penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan daerah," tutur pria yang akrab disapa Harbo ini. Ia berharap progres ini akan membawa efek positif yang besar dalam pelaksanaan setiap program kerja yang sudah tertata dalam APBD 2015. "Ujung dari semua kerja positif ini adalah peningkatan pelayanan publik, perbaikan fasilitas dan pertumbuhan ekonomi yang signifikan yang akan membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Talaud," ucap Harbo. (debe)

IZIN

Pengurusan di KPPT mengalami peningkatan Ondong—Pemerintah daerah melalui Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu (KPPT) Sitaro memastikan jumlah pengurusan perizinan di kantor tersebut mengalami peningkatan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, pasca berbagai terobosan dan kegiatan sosialisasi yang terus dilakukan. Kepala KPPT Sitaro, Drs Zandrak Lumiu pada Swara Kita Kamis (8/1) siang kemarin diruang kerjanya menerangkan, meningkatnya pengurusan perizin-

an sebagian besar disebabkan bertambahnya jenis perizinan sehingga ikut berdampak pada jumlah perizinan yang diterbitkan. "Pada tahun-tahun sebelumnya itu jenis perizinan hanya sebanyak 5 (lima) jenis sampai dengan tahun 2013, dan pada tahun 2014 bertambahnya menjadi 9 (sembilan) jenis perizinan. Sehingga dengan bertambahnya jenis perizinan ini ikut mempengaruhi peningkatan jumlah perizinan yang diterbitkan," terang Lumiu. Adapun jenis perizinan

pada tahun 2013, Lumiu menguraikan ada Surat Izin Gangguan (SIG), Surat Izin Tempat Penjualan Minuman Beralkohol (SITPMB), Izin Mendirikan Bangunan (IMB), Izin Usaha Perikanan, dan Izin Usaha Jasa Konstruksi. "Sedangkan pada tahun 2014, terjadi penambahan diantaranya Surat Izin Usaha Perdagangan, Izin Usaha Pariwisata, Izin Prinsip, dan Tanda Daftar Perusahaan," kata Lumiu. Kepala Sub Bagian Administrasi KPPT Sitaro,

Mersya Mandalika SH menambahkan, selain bertambahnya jenis perizinan, meningkatnya jumlah perizinan yang diterbitkan juga disebabkan gencarnya kegiatan sosialisasi dilapangan oleh pihak KPPT. "Kami gencar melakukan sosialisasi terkait pentingnya pengurusan perizinan, dan kami langsung turun ke lapangan untuk jemput bola dalam pengurusan perizinan," jelas Mandalika. Baca: Pengurusan ( Halaman 16 )

Kontraktor diminta pacu selesaikan proyek Melonguane—Sejumlah proyek fisik yang masuk dalam pembiayaan Tahun Anggaran 2014 dipacu penyelesaiannya oleh pihak rekanan. Hal ini dilakukan sebagai perwujudan tanggung jawab juga guna menghindari beban Tuntutan Ganti Rugi (TGR) yang bakal mereka terima, jika tidak mampu menyelesaikan proyek sesuai dengan tenggat waktu yang diberikan. "Jadi tekad kami sesuai Pakta Integritas yang kami tanda tangani dihadapan Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE beberapa waktu lalu dan memang untuk menghindari TGR," ujar salah satu kontraktor yang minta tidak dituliskan namanya. Sementara menurut Direktur CV Joy Porodisa Jonal Caroles, ada beberapa kesulitan yang dihadapi dalam penyelesaian sejumlah proyek khususnya proyekproyek yang besar nilai kontraknya. "Waktu efektif yang tersisa di Tahun Anggaran 2014 tinggal lima bulan. Kemudian ada juga proyek yang dimulai pelaksanaannya jelang akhir Tahun Anggaran. Tapi kami memberikan apresiasi atas dukungan yang diberikan pemkab, dalam menyelesaikan beban tanggung jawab kami," ucap Jonal. Meski begitu, ia berucap tidak ada kata tidak bagi setiap rekanan atau kontraktor untuk

tidak dapat menyelesaikan pekerjaannya. "Sudah menjadi tanggung jawab setiap rekanan untuk menuntaskan pekerjaan dan tanggung jawabnya, apapun resikonya. Sebagai rekanan kami berharap pemkab dapat memberikan penilaian yang obyektif atas semua kerja keras kami guna menyelesaikan setiap proyek yang dipercayakan kepada kami," lanjut Jonal. Sekretaris Gapensi Talaud Tohman Manurat, mengakui, ada sejumlah kendala yang dihadapi para rekanan, namun bukan berarti mereka tidak mampu menyelesaikan tanggung jawabnya. "Semua rekanan Pemkab Kepulauan Talaud saat ini berpacu dengan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan fisik yang ada. Satu sebagai bagian dari tanggung jawabnya, kedua merupakan bagian dari gerakan untuk mendukung pembangunan dan pencapaian program kerja bagi kemajuan daerah yang diperjuangkan dan diupayakan oleh Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE dan Wakil Bupati Petrus Simon Tuange SSos Msi, ketiga karena hampir semuanya anak daerah maka yang ada dibenak para rekanan, kalau bukan mereka siapa lagi yang akan dan mau serta harus membangun daerah ini," pungkas Manurat. (debe)

11 15

PELAYANAN PUBLIK

Kinerja PLN Sangihe terus menuai kritik Tahuna—Sering padamnya jaringan listrik tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada pelanggan, membuat PLN Cabang Tahuna banjir kritikan. Hal ini sebagaimana dikatakan oleh Jemmy warga kelurahan Tidore, kecamatan Tahuna Timur. Menurutnya tindakan pemadama arus listrik secara sepihak oleh PLN banyak menimbulkan kerugian bagi konsumen. “Terus terang yang sering jadi korban dalam hal ini, adalah kami para pemiliki modal UMKM (usaha mikro kecil menengah) sebab produksi kami sering terganggu,” kesal pria yang sehari-harinya berbisnis berjualan tahu isi tersebut. Selain itu, dirinya memberikan pengakuan, tak jarang alat peralatan rumah tangga sering jadi korban. “Saya kira bukan hanya bisnis kami yang sering bermasalah, akan tetapi juga alat rumah tangga seperti kulkas, rice cooker, dan alat elektronik lainnya, juga tak luput dari

kerusakan,” aku dia yang didampingi oleh beberapa warga lainnya, Kamis (8/ 9) kemarin. Sedangkan menurut Johanis Misa sebagai salah satu penggiat LSM di Sangihe, pihak PLN semestinya bertindak profesional dengan cara mengganti seluruh kerusakan yang ditimbulkan di kalangan konsumen. “Sebagai penyedia jasa, mestinya ada upaya ganti rugi terhadap hal itu. Jangan hanya menuntut dari konsumen saja, tetapi berikan layanan terbaik. Kami juga berharap boleh perlu pihak legislatif memanggil perusahaan tersebut guna dimintai keterangan,” tegas Misa. Pihak PLN Cabang Tahuna, hingga saat ini masih sulit untuk dihubungi. Saat harian ini menyambangi kantor cabang berkali-kali, jawabannya yang didapat dari pihak satpam, selalu pimpinan sedang berada di luar daerah atau sedang sibuk. (try29)

ASUSILA

Bupati diminta pecat PNS doyan selingkuh Tahuna—Bupati Sangihe Drs HR Makagansa MSi didesak sejumlah warga memecat beberapa oknum PNS yang doyan selingkuh. Menurut Refly warga asal kelurahan Soataloara, tak jarang dirinya mendapati para oknum PNS, terutama mereka yang berstatus bujang, sering berduaan bersama dengan bukan pasangan sah hidupnya dalam sebuah kamar koskosan. “Saya beberapa kali melihat dengan mata kepala sendiri, terutama mereka para PNS asal luar daerah, sering masuk kamar berduaan dengan sesama oknum PNS yang masih belum berstatus suami isteri,” tukas Refly bersama sejumlah warga lainnya. Menurut dia, hal tersebut mencoreng citra PNS sebagai pamong dan juga abdi negara. “Mereka itu adalah contoh. Karena itu lewat kesempata ini, kami minta pak bupati, tidak segan–segan untuk

memberi sanksi tegas atau langsung dipecat saja,” tegasnya. Lain halnya dengan pengakuan Hardy, pria yang sehari-harinya berprofesi sebagai tukang bentor dan sering mangkal di terminal kota Tahuna itu. Menurutnya, pernah dirinya pada larut malam, saat mengantar penumpang, dimana tanpa pengetahuan penumpang ternyata, penumpang yang diantarnya itu adalah salah satu oknum PNS yang sudah beristeri dan berduaan dengan wanita lain. “Saya kenal pegawai tersebut, tetapi dia tidak mengenal saya. Ternyata yang ada di dalam bentor ketika itu, bukan isterinya,” katanya. Menurut Victor Layuk dari unsur LP3S Sangihe, langkah paling tepat bagi PNS yang sering berbuat tindakan amoral adalah pemecatan. “Pecat adalah kata yang tepat menurut saya, ketika mereka kedapatan selingkuh,” paparnya singkat. (try29)

DOB

Maret 2015 Kota Tahuna bakal diresmikan Tahuna—Pemekaran DOB (daerah otonom baru) kota Tahuna, sepertinya di tahun 2015 oleh sejumlah pihak diyakini bakal terealisir pada bulan Maret nanti. Bahkan, menurut versi atau keterangan sumber yang dapat dipercaya kebenarannya, DOB kota Tahuna akan terwujud dalam dua bulan ke depan. “Setahu kami, DOB kota Tahuna kan sudah lolos verifikasi oleh tim pemekaran yang dibentuk oleh pemerintah dan komisi II DPR RI waktu lalu, jadi ini hanya kesiapan waktu dari tim saja untuk memparipurnakannya,” optimis salah seorang sumber di lingkungan Pemkab Sangihe, yang memilih identitasnya dirahasiakan. Dari hasil wawancara harian ini, dengan sejumlah warga Sangihe, sebagiannya mengaku optimis bila pada tahun ini, kota Tahuna akan segera diresmikan menjadi daearah administratif

baru. “Pembentukan DOB kota Tahuna kami dukung sepenuhnya. Apalagi pembentukan ini, adalah demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat, sehingga Provinsi Nusa Utara lebih cepat terwujud,” tukas Devy warga asal Kendahe, belum lama ini. Pria yang berprofesi sebagai petani itu, kemudian meyakini dalam waktu dekat, proses pemekaran kota Tahuna bakal terwujud. “Saya kira melihat potensi dan karakteristik wilayah, tidak ada alasan bagi pemerintah pusat untuk tidak memekarkan wilayah ini,” katanya. Sementara itu, Kabag Pemerintahan Sangihe Drs Dany Mandak, kepada harian ini mengungkapkan, pada bulan Februari akan bertolak ke Jakarta, guna memastikan tahapan proses pemekaran. “Rencananya Februari ini, saya akan ke Jakarta untuk mendapatkan info yang pasti,” singkat Mandak. (try29)


TOTABUAN

JUMAT 9 JANUARI 2015

12

BRI Cabang Kotamobagu Bangko : Mengacu PP 43 tahun 2014 jadi digugurkan dituding langgar MoU PILSANG BAHOBAK

BOLSEL KINERJA SKPD

Bupati diminta segera evaluasi TAHUN 2015 ini merupakan akhir periode bagi Bupati Bolmong Selatan (Bolsel) H Herson Mayulu SIP. Meski banyak terobosan yang dilakukan oleh Bupati pertama pilihan rakyat Bolsel ini, namun dia diminta untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja bawahannya, baik eselon II, III dan VI. Hal ini disampaikan oleh Ketua LSM Masjid Indonesia, Zainal Van Gobel agar akhir periode target yang ingin dicapai bisa dimaskimalkan diakhir periode. Baca: Bupati ( Halaman 13 )

KOTAMOBAGU BPJS

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

Di daerah perlu sosialisasi lagi

HINGGA saat ini, program pemerintah pusat untuk warga yang ada di tingkat provinsi hingga kabupaten, agar ikut dalam Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesejatan, masih terbengkalai. Pasalnya, masih banyak warga, yang belum mengetahui prosedur pengurusan BPJS Kesehatan itu. Hal ini dikatakan Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, Hendra Manoppo bahwa kemungkinan sosialisasi tidak berhasil sehingga sebagian masyarakat tidak memahami manfaat serta proses kepemilikan kartu BPJS. “Salah satu contohnya warga di Kelurahan Gogagoman, masih banyak yang belum tahu pentingnya ikut serta dalam program BPJS Kesehatan itu. Baca: Di daerah ( Halaman 13 )

BOLmong PERGANTIAN KEPSEK

Lambat belasan guru SMK I Lolayan mogok mengajar BUNTUT belum adanya sikap Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Kabupaten Bolaang Mongondow terhadap permintaan untuk segera mengganti Kepala Sekolah (Kepsek) SMK Negeri I Lolayan, Zainal Goma SPd, membuat belasan guru mogok mengajar. Informasi yang berhasil dirangkum, Kamis (8/1) kemarin, belasan guru tersebut sejak pagi hingga waktu jam mengajar di sekolah selesai, tak kunjung hadir. “Ada belasan guru yang tidak hadir,” ujar sumber resmi koran ini sambil meminta namanya tidak di korankan. Baca: Lambat ( Halaman 13 )

boltim PAD

Tahun 2015 Dinkes akan hapus untuk Puskesmas

TAHUN 2015 ini, Pemkab Boltim melalui Dinas Kesehatan (Dinkes), berencana menolkan atau meniadakan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari setiap Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), yang ada di Boltim. Kepala Dinkes Pemkab Boltim, Eko Rujadi Marsidi SKM ME, mengatakan bahwa untuk tahun ini, PAD di setiap Puskesmas akan dihilangkan. Artinya, setiap pasien yang melakukan pengobatan tidak lagi di pungut biaya sepeserpun. “Kami sudah buatkan usulannya ke Bupati Sehan Landjar, setelah itu dibuatakan surat keputusan Bupati. Kalau usulan ini sudah di setujui, kemungkinan awal bulan februari ini, pengobatan gratis atau pengobatan tidak dipungut biaya kepada setiap pasien sudah jalan. Jadi setiap pegawai, baik perawat maupun dokter, yang berada di setiap puskesmas, yang di gaji oleh Pemkab Boltim, harus melayani masyarakat, bila membutuhkan pelayanan kesehatan di puskemas,” kata Marsidi, kepada Swara Kita, Kamis (8/1) kemarin. Disisi lain, Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD) Pemkab Boltim, Oskar Manoppo mengatakan, bahwa untuk meniadakan PAD di setiap Satuan Kerja Perangkata Daerah (SKPD), tidak bisa. Baca: Tahun ( Halaman 13 )

Akibatnya Pemkot KK miliki hutang Rp5 milyar Kotamobagu—Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Kotamobagu dituding tidak mematuhi Memorandum of Understanding (MoU) yang dibuat bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Pasalnya, pihak BRI tidak menyanggupi permintaan pemerintah daerah untuk memindahkan anggaran dari BRI ke kas daerah di Bank Sulut.

Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kotamobagu, Abdulah Mokoginta mengatakan, bahwa akibat dari kelalaian pihak Bank BRI, sejumlah kewajiban Pemkot Kotamobagu ke pihak ketiga berupa hutang terpaksa tidak terbayarkan pada 2014 lalu. Padahal anggaran tersebut sudah

tertata dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2014 melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas Kesehatan. “Pemkot Kotamobagu memiliki dana yang diparkir di BRI. Dan sesuai MoU dana tersebut sewaktu-waktu bisa dipindahkan,” ujar Mokoginta. Padahal kata Mokoginta, Sisa Lebih Penggunaan Anggaran (SILPA) pada 2014 lalu mencapai Rp60 miliar. Namun anehnya Pemkot memiliki hutang Rp 5 miliar kepada pihak

ketiga. “Ini bukan kesalahan pemerintah daerah. BRI melakukan wanprestasi karena melanggar MoU yang telah dibuat bersama,” tegas Mokoginta. Mokoginta menambahkan, pihaknya telah menyurat kepada pihak BRI terkait hal itu, namun sayangnya surat tersebut belum dibalas. “Saya sudah meminta keterangan tertulis dari mereka (BRI,red), tapi belum juga ditindaklanjuti. Baca: BRI ( Halaman 13 )

Menjadi ciri khas Bolsel Molibagu-Parade Torlangka yang merupakan tradisi masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan kembali digelar, Kamis (8/1) kemarin. Iringiringan kenddaraan yang dihiasi pernak-pernik dan penuh dengan makanan untuk dibagikan kepada warga. Kegiatan ini biasanya selalu digelar setiap peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW di Bolsel yang sudah menjadi ciri khas tersendiri bagi daerah setiap tahunnya. Bahkan sudah menjadi program rutinitas pemkab Bolsel tersendiri.

2015, Kejari Boroko prioritas tuntaskan akan segera menyelesaikan penyelidikan lanjutan atas dugaan kasus yang saat ini bakal segera naik status dari penyelidikan ke tahap lidik tersangka,” ujarnya. Dia pun menjelaskan, diawal tahun 2015 ini kejari bakal mengungkap sejumlah dugaan–dugaan kerugian negara, karena temuan dalam laporan Badan Pemeriksan Keuangan Republik Indonesia (BPK–RI) dalam LHP Bupati tahun 2013 ada 11 temuan, sehingga fokus untuk awal tahun ini adalah mengumpulkan buki–bukti. Baca: 2015 ( Halaman 13 )

Sertifikat HGU belum diserahkan semuanya BUPATI Bolsel, saat melepas Parade Torlangka yang menjadi salah satu ciri khas Bolsel.(foto: chandra/sk)

28 desa di Bolsel sudah terbentuk dijalankan oleh masingmasing desa. Padahal sudah ada bimbinganbimbingan yang diberikan oleh Pemkab terhadap desa yang bersangkutan. “Masyarakat sangat ketergantungan dengan bantuan Pemerintah. Padahal mekanisme terbentuknya Bumdes bukan berdasarkan bantuan dari pemerintah daerah,” tukas Kadullah. Dikatakannya lagi,

KELANGKAAN PUPUK

sempat pihaknya mengusulkan, tapi dalam mekanisme sebenarnya bukan demikian. “Bumdes berharap ada bantuan pemerintah melalui dana stimulan. Tapi tidak terakomodir sehingga belum dijalan,” lanjut Kadullah. Dalam meransang Bumdes di desa, beberapa kegiatan yang telah dilakukan termasuk memberikan sosialisasi

kepada masyarakat tata cara pengelolaan Bumdes, namun belum juga difahami dengan baik oleh warga. “Mereka selalu berpatokan ada bantuan, kelolah dulu sumber daya yang ada di desa tersebut melalui Bumdes, kemudian Pemerintah hanya ibaratnya melakukan ransangan dana bantuan, tidak serta merta menurunkan bantuannya begitu saja,” cetus Kadullah.(cepe)

KELUHAN

KP3 perlu segera Tindaklanjuti, Pemkab Boltim melakukan penelusuran sambangi semua sekolah Lolak—Kelangkaan pupuk sering menjadi kendala petani di Bolaang Mongondow (Bolmong) dalam bercocok tanam. Seperti yang terjadi beberapa hari terakhir. Petani di wilayah Dumoga Bersatu mengeluhkan ketersediaan pupuk. Menurut penuturan Madin Inung petani asal dumoga, di beberapa kios penyedia pupuk yang menjadi langganan petani, mengalami kekosongan stok. Padahal, saat ini

Baca: Bangko ( Halaman 13 )

ASET DAERAH

BUMDES Molibagu-Dari total secara keseluruhan 81 desa di Bolsel, baru ada sekitar 28 desa yang memiliki Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). Namun diupayakan untuk 2015 sudah menyeluruh desa di Bolsel memiliki Bumdes. Kepala BPMD Bolsel Alsyafri Kadullah mengatakan meskipun Bumdes sudah terbentuk, namun program pelaksanaannya belum

yakni Panitia Pilsang. Kepala Badan Pemerintahan Masyarakat Desa (BPMD) Djakaria Babay, pihak Kesbangpol, Kabag Tapem Sulha Mokodompit, Camat Bolangitang Timur Laode Asnawi Ojayana dan juga dihadiri pihak eksekutif dalam hal ini Asisten I Asripan Nani.

3 DUGAAN KASUS

Boroko–Sejumlah bukti– bukti terus dikumpulkan demi mempercepat hasil penyelidikan salah satu dugaan kasus Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) ditubuh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) yang telah menjadi temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pada Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) bupati selang ditahun 2011, 2012, dan 2013. Hal ini disampaikan oleh Kepala kejaksaan (Kejari) Boroko, Dwi Hartono saat bertemu dengan sejumlah wartawan, kemarin. “Kejari

PARADE TORLANGKA

Baca: Menjadi ( Halaman 13 )

Boroko-Pascadilaporkannya dugaan kecurangan dalam pelaksanaan Pemilihan sangadi (Pilsang) Desa Bohabak 1 Kecamatan Bolangitang Timur, oleh salah satu calon sangadi Foni Olii, akhirnya Dewan Kabupaten (Dekab) Bolaang Mongondow Utara, menggelar hearing dengar pendapat dengan pihak-pihak yang terkait

tanaman yang sedang diolah harus segera diberikan pupuk untuk menjaga kesuburan dan kualitas tanaman. “Saat ini kebutuhan pupuk sangat mendesak. Tanaman sudah memasuki usia yang wajib diberi pupuk. Ada beberapa toko yang kami datangi mengaku stok kosong,” katanya sedikit berharap, agar ada upaya dari pemerintah untuk melakukan penelusuran soal kelangkaan pupuk. Baca: KP3 ( Halaman 13 )

Tu t u y a n - G u n a mengetahui permasalahan yang sering terjadi sekolahsekolah yang ada di Kabupaten Boltim. Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Boltim, bersama dengan Dinas Pendidikan Nasiolan (Diknas), mulai turun menyambangi semua sekolah yang ada. “Sejak tahun 2013 lalu, banyak keluhan yang masuk ke pemerintah daerah. Mulai dari kekurangan guru, bangunan sekolah, serta permasalahan yang

sering terjadi antara murid dan guru-nya. Sehingga, Sekkab Boltim bersama dengan pihak Diknas selaku instansi terkait, mengunjungi semua sekolah yang ada di lima kecamatan se-Boltim, yang sudah berlang sejak Senin tanggal 5 lalu dan berakhir Jumat (9/1) hari ini,” kata Sekertaris Diknas Pemkab Boltim, Saprudin Mokoagow, Kamis (8/1) kemarin. Baca: Tindaklanjuti ( Halaman 13 )

Lolak—Sebagai perusahaan plat merah, Perusahan Daerah (PD) Gadasera Bolmong ternyata hanya mengantongi satu setifikat tanah. Yakni sertifikat lahan Hak Guna Usaha (HGU) Desa Lalow Kecamatan Lolak, dari ratusa hektar disejumlah lokasi. Hal inilah yang membuat perusahaan daerah ini tak habis dari sorotan. Direktur Utama (Dirut) Gadasera Sudibyo Lasabuda mengakui jika untuk masalah ini pihaknya masih terkendala pada system yang amburadul. “Memang benar saat ini sertifikat yang saya pegang tinggal satu buah, yakni sertifikat tanah yang berada di Desa Lalow yang

kebetulan satu lokasi dengan perkantoran Pemkab Bolmong,” katanya, kemarin. Menurutnya pun, seharusnya penyerahan aset dilakukan bersamaan dengan serah terima jabatan pada tahun 2014 lalu. Namun sayangnya itu tidak dilakukan. “Kami sudah pernah menanyakan tentang keberadaan asetaset Gadasera. Selain itu, karena baru dilantik, saya juga masih memberikan kesempatan kepada pejabat sebelumnya untuk mempersiapkan segala sesuatu yang tercatat sebagai aset yang harus diserahkan,” ujarnya. Baca: Sertifikat ( Halaman 13 )

PASAR 23 MARET

Pedagang tagih janji Pemkot KK Kotamobagu— Pembangunan Pasar 23 Maret, yang bersumber dari APBN, berbandrol Rp10 milyar, hingga kini tak kunjung selesai. Hal itu pun membuat para pedagang yang bakal menempati bangunan itu mulai gelisah, dan mulai mempertanyakan nasib mereka kedepan. Menurut pedagang, sebelum pasar direnovasi pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu,

menjanjikan bahwa di tahun 2015 ini, mereka sudah bisa menempati bangunan pasar 23 Maret itu. “Katanya pembangunan pasar hanya 3 bulan, dan tahun 2015 ini kami dijanjikan akan dipindahkan lagi ke tempat itu,” ujar Atiyanus, salah satu pedagang kepada sejumlah wartawan Kamis (8/1) kemarin. Baca: Pedagang ( Halaman 13 )


TOTABUAN Bupati ... Dari Halaman 12 “Mana instansi yang tidak maksimal dalam menjabarkan programnya bisa dievaluasi kinerja masing-masing selama empat tahun,” jelas Zainal kemarin. Pasalnya, disisa periode, perhatian pemerintah daerah akan tersita waktunya untuk mempersiapkan agenda politik lima tahunan, pemilihan kepala daerah. “Kalau pun tidak ada perubahan agenda Pilkada serentak,” tutur Zainal. Disisi lain, peran Dekab juga belum maksimal, itu bisa dimaklumi karena memang baru beberapa bulan dilantik, perlu ada orientasi tugas legislatif. Satu catatan, Zainal, pengelolaan keuangan yang justru mengalami perubahan secara gradual. “Kelihatan perubahan pengelolaan keuangan, indikatornya dapat WDP atas laporan keuangan dari BPK,” tutur Zainal sambil tersenyum. Hal senada dikatakan aktivis muda Bolsel, Amin Laiya, program yang bersentuhan dengan masyarakat, seperti pemberian bantuan perlu dievaluasi, out putnya selama ini belum kelihatan. “Seharusnya, ada perbaikan ekonomi bagi para nelayan dan petani,” kritik Laiya. Pola pendampingan bagi kelompok nelayan dan petani yang harus diperbaiki, termasuk pengawasan, agar bantuan yang diberikan bisa dimanfaatkan dengan baik. “Artinya kinerja dinas Perikanan dan Pertanian harus menjadi catatan kritis untuk dievaluasi,” ujar Laiya datar. “Sementara infrastruktur, sangat jelas kelihatan progres kemajuannya,” singkat Amin.(cepe)

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

Ternak Sapi mulai berkeliaran di Boltim JEMBATAN Desa Matabulu terancam ambruk, apabila pengerukan material terus dilakukan oleh pihak PT Dinasti.(foto: ist)

Di daerah ... Dari Halaman 12 Selain itu, mereka juga malas untuk mengurus, sebab tidak mengetahui prosesdur pengurusan itu,” jelas Hendra. Untuk itu, menurut Manoppo, seharusnya pihak BPJS melakukan sosialisasi lagi ke warga, terkait manfaat BPJS serta prosedur pengurusan dari program nasional pemerintah itu. “Terlebih untuk Kelurahan Gogagoman yang jumlah penduduknya sangat besar,” tambah Hendra. Dirinya pun menyatakan, mereka siap membantu pihak BPJS untuk melakukan sosialisasi, seandainya hal tersebut diperlukan. “Jelas kita pasti bantu dalam proses sosialisasi itu, sebab ini juga merupakan salah satu bentuk pelayanan kita ke masyarakat,” tandasnya.(yede)

Lambat ... Dari Halaman 12 Lanjut sumber, akibat tak ada guru, proses belajar mengajat terhenti. “Anak-anak sangat dirugikan. Karena tidak ada guru yang masuk kelas. Padahal kehadiran guru pendidik dalam memberi pendidikan di sekolah, sangat penting untuk generasi bangsa,” kata sumber. Kepala Dinas Pendidikan Nasional Olii Mokodongan saat dihubungi membenarkan. “Iya ada belasan guru yang tidak masuk mengajar, saya sudah turun langsung kesana karena ada laporan masyarakat,” jelas Olii yang terinformasi rumahnya tidak jauh dari letak sekolah tersebut. Bahkan pihaknya akan kembali turun pada, Jumat (9/1) hari ini. Untuk melihat aktifitas sekolah. “Saya akan turun lagi kesana dan akan panggil guru-guru yang tidak masuk mengajar,” tambahnya. Menurut Olii, permasalahan apa pun yang terjadi di lingkungan sekolah, hak siswa untuk memperoleh pendidikan tidak bisa disepelekan. “Anak-anak yang dirugikan. Jadi itu tak bisa terjadi lagi. Saya akan berikan sanksi tegas,” pungkasnya.(yede)

Tahun ... Dari Halaman 12 Karena Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) itu, tergantung banyaknya PAD. “Untuk menghilangkan PAD di SKPD, harus ada petunjuk dari pemerintah pusat, melelui Kementrian tersebut. Seperti, Dinas Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil), dimana pengurusan Akte kematian dan Akte lahir, di dinas ini tidak pungut biaya, karena ada aturan yang di keluarkan oleh Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri). Jadi, mungkin yang dimaksud oleh Kadis Kesehatan adalah Jaminan Kesehatan Nasional (JKN),” terang Manoppo.(efel)

menjadi ... Dari Halaman 12 Kadis Pariwisata Bolsel Rusly Pautungan selaku penanggung jawab pelaksanaan mengatakan kegiatan tersebut terlaksana berkat kerja sama masyarakat dengan pemerintah kabupaten. “Bentuk kerjasama yang baik akan menghasilkan kinerja yang baik pula,” kata Rusly. Bupati Bolsel H Herson Mayulu SIP dalam pelaksanaan tersebut mengungkapkan ciri budaya Bolsel harus tetap dipertahankan agar bertahan sepanjang masa. “Selama kepemimpinan saya, ini kali ke tiga pelaksanaan Torlangka digelar, tapi tahun ini justru nuansanya juga lain. Di isi dengan zikir bersama,” tutur Mayulu. Menurutnya ini menandakan Bolsel yang memiliki visi religius mampu untuk membangkitkan adatadat budaya bernuansa religius di daerah. “Kedepan ada lagi beberapa iven daerah, seperti festival Tulude dan festifal teluk tomini. Dinas pariwisata harus lebih optimalkan lagi kegiatannya,” cetus Mayulu.(cepe)

JAMU

BENALU BATU GODOKAN DAN KAPSUL

Menyembuhkan tumor dan kanker berkhasiat pula menyembuhkan penyakit hosa (sesak nafas) Haid yang terus menerus, sakit pinggang, sakit kepala, membersihakn nikotin, sakit ginjal, tulang ngilu-ngilu, pandangan terganggu, sakit maag, benjolan-benjolan, badan sakit, rasa capek-capek, kencing manis, reumatik, mebersihakn akar tumor sesudah operasi, pusing pandangan berputar-putar, menurunkan darah tinggi, eksim, gondok, dan TBC, dan berbagai penyakit dalam lainnya.

RAMUAN KHUSUS PRIA DAN WANITA Untuk memperpanjang, memperbesar serta mengeraskan tegangan alat vitas/penis Standrat Tp.70.000,- Istimewa Rp. 140.000 Untuk mengentalkan dan memperbanyak sperma serta menambah gairah sex perbotol kapsul Rp.50.000 Untuk menyembuhkan penyakit impotensi/lemah syahwat yang tegang sewaktu-waktu per tube Rp. 50.000 Untuk mampu lebih lama dalam bersetubuh, tissu Rp 25.000/dos dan semacamnya

PENGURAS WC MULTI BIO NATURAL MENCEGAH DAN MENGURAS WC PENUH, TERSUMBAT, EMNGHILANGKAN BAU PADA SEPTIC TACNK, DAN SALURAN PIPA TANPA DISEDOT

informasi hp 081356233644, 081340201035 Jl. Lumimuut No. 38 depan ex hotel mayo manado

KAWANAN sapi sering terlihat menghiasi jalan trans menuju kantor Bupati Boltim.(foto:ist)

Mokodompit: Warga belum tahu apa itu ibukota jadi seenaknya Tutuyan-Persoalan ternak sapi yang berkeliaran di wilayah ibukota Boltim, sampai dengan saat ini, ternyata belum bisa diatasi oleh pemerintah desa yang berada di wilayah Kecamatan Tutuyan. Pasalnya, meskipun Peraturan Desa (Perdes)

tentang larangan melepas hewan ternak di kawasan umum, yakni ternak sapi, kambing dan hewan lainnya dikeluarkan sejak tahun 2011 lalu, Namun, warga Desa Tutuyan, atau warga yang tinggalnya di wilayah ibukota

Boltim, masih tetap saja melepas hewan ternak mereka begitu saja. Mereka menganggap bahwa Tutuyan bukanlah ibukota, tapi masih dianggap hutan. Sehingga itu, warga yang memiliki ternak, tak mau tahu dengan aturan yang ada.

GAJI PNS

Dari pantauan harian ini, setipa harinya ternak sapi yang dilepas oleh pemiliknya, sering terlihat di jalan trans menuju kantor Bupati Boltim, atau dekat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tutuyan. Menurut Tokoh masyarakat Boltim, Ismail Mokodompit, sampai dengan sekarang ini warga Tutuyan belum paham bahwa ibukota itu seperti apa. Makanya, hewan ternak yang mereka miliki, dilepas seenaknya. “Ini juga keselahan dari pemerintah, desa dan pemerintah Kecamatan Tutuyan. Mengeluarkan aturan, tapi tidak ada tindakan, jadi jangan heran kalau warga dan masyarakatnya seperti orang yang tinggal di hutan. Ada aturan, tapi tidak diberlakukan,” ujar Mokodompit, Kamis (8/1) kemarin. Hal yang sama juga dikatakan oleh warga Desa Tombolikat Selatan Kecamatan Tutuyan, Muhamad Riswan. Yang mengatakan, bahwa setiap kali dirinya melewati jalan di dekat SPBU Tutuyan, kerap melihat ternak sapi berkeliaran di jalan tersebut. Bahkan, pernah terjadi, ada warga tewas akibat menambrak sapi di lokasi tersebut. “Pemerintah desa dan kecamatan harus segera bertentidak. Sebab, selain menggangu pemandangan, kawanan ternak sapi tersebut, sangat berbahaya bagi para pengedara kendaraan bermotor. Karena, kawanan sapi itu, sering melintasi di jalan tersebut,” kata Riswan.(efel)

JUMAT 9 JANUARI 2015

BUMDES

28 desa di Bolsel sudah terbentuk Molibagu-Dari total secara keseluruhan 81 desa di Bolsel, baru ada sekitar 28 desa yang memiliki Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). Namun diupayakan untuk 2015 sudah menyeluruh desa di Bolsel memiliki Bumdes. Kepala BPMD Bolsel Alsyafri Kadullah mengatakan meskipun Bumdes sudah terbentuk, namun program pelaksanaannya belum dijalankan oleh masingmasing desa. Padahal sudah ada bimbinganbimbingan yang diberikan oleh Pemkab terhadap desa yang bersangkutan. “Masyarakat sangat ketergantungan dengan bantuan Pemerintah. Padahal mekanisme terbentuknya Bumdes bukan berdasarkan bantuan dari pemerintah daerah,” tukas Kadullah. Dikatakannya lagi,

sempat pihaknya mengusulkan, tapi dalam mekanisme sebenarnya bukan demikian. “Bumdes berharap ada bantuan pemerintah melalui dana stimulan. Tapi tidak terakomodir sehingga belum dijalan,” lanjut Kadullah. Dalam meransang Bumdes di desa, beberapa kegiatan yang telah dilakukan termasuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat tata cara pengelolaan Bumdes, namun belum juga difahami dengan baik oleh warga. “Mereka selalu berpatokan ada bantuan, kelolah dulu sumber daya yang ada di desa tersebut melalui Bumdes, kemudian Pemerintah hanya ibaratnya melakukan ransangan dana bantuan, tidak serta merta menurunkan bantuannya begitu saja,” cetus Kadullah.(cepe)

KANTOR BARU

Dikpora Bolmut resmi tempati Boroko–Di awal tahun 2015 ini, sejumlah kantor yang ada di Lingkungan pemerintah (Lingkup) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), resmi tempati kantor baru. Dan setelah sekian lama ngantor di tempat kontrakan yang hanya memiliki fasilitas yang seadanya, kini crew Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora)

KEMATIAN IPAL

Januari semua mulai dibayarkan

Bupati minta warga jangan terprovokasi

Molibagu-Gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Januari ini, sudah mulai dibayarkan. Sebagaimana dikatakan oleh Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Bolsel, Marzanius Arvan Ohy SSTP. “Gaji PNS-kan dibayar dulu baru bekerja. Makanya, mana SKPD yang sudah siap, langsung kita cairkan. Semua disesuaikan dengan golongan pangkat dan jabatan,” kata Arvan, kemarin.

Boroko–Kematian Ipal (24), salah satu tersangka pembunuhan Anggota Polisi Polsek Urban Kaidipang Aiptu Joko Siswanto, membuat Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Drs Depri Pontoh angkat bicara. Bupati pun meminta seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Bolmut untuk tidak mudah terprovokasi atas meninggalnya salah satu tersangka di ruang sel tahanan Polres Bolaang Mongondow (Bolmong) ini. “Saya selaku pemerintah mengharapkan

Dia juga mengakui, Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Bolsel, sudah mulai running sejak, Rabu (7/1) kemarin. Kalaupun APBD belum running, maka tetap diperbolehkan membayar gaji. Sebab, sudah melalui tahapan evaluasi di tingkat provinsi. “Jadi tidak ada masalah. Tapikan APBD kita sudah running, jadi aman-aman saja. Sejauh ini juga tidak ada kendala, karena kita tetap selalu berkonsultasi dengan BPK (Badan Pemeriksa Keungan),” cetusnya.(cepe)

13 12

masyarakat yang ada di Kabupaten Bolmut untuk tidak mudah terprovokasi,” ujarnya. Bupati pun mengharapkan, kepada masyarakat untuk menjaga bersama ketertiban, kestabilitas lingkungan, bahkan kedamaian di Kabupaten Bolmut ini. “Semuanya sudah diatur oleh yang Maha Kuasa, kita tinggal sama-sama berdoa semoga saja musibah yang menimpa kita ini tidak akan terulang kembali di daerah tercinta ini,” tutur Pontoh.(try34)

Bolmut, sudah dapat menikmati fasilitas kantor yang baru setelah dibangunnya kantor Dikpora yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2014 lalu. Hal ini disampaikan Kepala Dinas (kadis) Dikpora Bolmut Drs Leksi Talibo, saat bertemu dengan sejumlah wartawam,kemarin. “Saya sangat bersyukur dengan dibangunnya kantor dan fasilitas baru oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) yang telah dianggarkan pada APBD 2014 silam,” ujarnya Dia pun menjelaskan, kantor dan fasilitas baru seperti ini pastinya akan melahirkan semangat kerja yang baru dan baik para PNS yang bekerja dilingkup Dikpora Bolmut. Dia pun berharap kinerja PNS yang ada di Dikpora lebih ditingkatkan ditahun 2015. “Motivasi kerja keras perlu dimaksimalkan lagi ditahun 2015 ini. Pelayanan kepada publik harus lebih dioptimalkan,” harapnya.(try34)

Pedagang ... Dari Halaman 12 Bahkan untuk menunggu waktu yang telah diberikan oleh Pemkot Kotamobagu 3 bulan lamanya, sehingga ia rela berjualan di emperan trotoar, walaupun sering berurusan dengan pihak

Satpol PP yang turun menertibkan aktivitas pedagang yang dinilai ilegal. “Saya berjualan di trotoar karena janji hanya 3 bulan akan balik lagi ke pasar setelah bangunanya

rampung, dulunya kios saya di pasar itu dan rela untuk dibongkar, namun hingga kini pasar itu tidak selesai dikerjakan, nah bagaimana nasib kami ?,” tanya Ati, dengan wajah

cemas. Pembangunan Pasar 23 Maret, menjadi Pekerjaan Rumah (PR) bagi Pemkot Kotamobagu untuk mencarikan solusi penyelesaian pasar, agar

pejabat sebelumnya untuk persoalan tersebut. Apalagi, pejabat sebelumnya juga telah

meninggalkan catatan soal sertifikat lahan yang belum d i s e r a h k a n , ” pungkasnya.(yede)

Sertifikat ... Dari Halaman 12 Lanjutnya lagi, sertifikat lahan HGU yang belum dikantongi pihaknya yakni lahan HGU Langagon,

Mongkoinit dan masih ada beberapa juga sesuai draft yang ada. “Kami terus berkoordinasi dengan

Bangko ... Dari Halaman 12 Hearing yang dipimpin langsung oleh Ketua Dekab Bolmut Karel Bangko SH bersama Ketua komisi I Akrida Datunsolang juga dihadiri oleh para personil anggota Komisi I yakni Mulyadi Pamili SH, Abdul Eba Nani, melakukan hearing dengar pendapat bersama anggota dewan dan pihak pemerintah, juga dihadiri masyarakat

Bohabak I berlangsung kurang lebih 4 jam itu tak juga menemukan solusi. Hearing yang disaksikan langsung oleh warga Desa Bohabak 1 akhirnya dilanjutkan dengan rapat tertutup oleh pihak eksekutif dan legislatif mengingat suasana ruangan yang tidak kondusif karena dihadiri warga. Sementara itu hearing

yang masih berkisar pada tumpang tindihnya penggunaan regulasi dalam proses pemilihan yang digunakan oleh pihak panitia ini mulai memanas, ketika pada kenyataannya panitia pelaksana Pilsang masih membebankan biaya Pilsang kepada setiap calon, dan bahkan pada masyarakat, hal ini dikarenakan panitia

Pilsang mengunakan Perda No 10 dan PP 27 tahun 2008 sebagai acuan. Bangko dalam hearing mengatakan, hal ini jelas bertabrakan dengan PP 43 tahun 2014. “Oleh karenanya, secara hukum pelaksanaan Pilsang di Desa Bohabak 1 dinyatakan gugur,karena masih mengunakan tegulasi yang lama,” tegas Bangko.(try34)

KP3 ... Dari Halaman 12 Terinformasi, kemarin, Pemkab menggelar rapat koordinasi (Rakor) dengan Komisi Pengawasan Pupuk dan Pestisida (KP3). Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertanak) Taufik Mokoginta, menjelaskan jika keberadaan KP3 sudah terbentuk. Bahkan kepengurusanya pun terstruktur mulai dari tingkatan pusat, provinsi dan kabupaten. “Untuk wilayah kabupaten dan kota, KP3 diketuai langsung oleh sekretaris daerah (Sekda). Sedangkan untuk anggotanya, terdiri dari sejumlah pimpinan Satuan Kerja

Perangkat Daerah (SKPD) seperti Dispertanak, Dinas Perindustian dan Perdagangan (Dusperindag), Inspektorat, serta instansi di luar Pemkab yakni kepolisian dan kejaksaan,” ujarnya. Rakor tersebut bertujuan menghidari kelangkaan pupuk, dan lonjakan harga pupuk berubsidi. “Kita membahas langkah antisipasi terhadap kelangkaan serta kenaikan harga pupuk bersubsidi,” katanya. Ia menambahkan, jika ditemukan harga pupuk di tingkat pengecer atau distributor teralu tinggi, maka akan diberikan sanksi tegas.

“Alur sanksinya kita undang untuk dilakukan pembinaan kepada yang bersangkutan. Jikalau tetap terjadi lagi, maka pemerintah akan segera mencabut izin agen atau penyalur selanjutnya berkoordinasi dengan penegak hukum untuk menindakinya,” ujarnya. Wakil Bupati (Wabup) Yanny Ronny Tuuk, mengatakan keluhan para petani harus segera ditindaklanjuti. Dia juga berharap stok pupuk yang diperlukan petani tersedia. Pemkab akan membantu melayani kebutuhan petani di tengah kelangkaan

pupuk. Selain itu, Tuuk juga berharap KP3 melakukan penelusuran di lapangan terkait kelangkaan pupuk yang terjadi. “Kalau itu disebabkan adanya permainan atau aksi borongan oknum, tentu akan dimintai kerjasama dengan aparat kepolisian untuk mengusutnya. Pupuk sangat dibutuhkan warga Bolmong yang sebagian besar petani. Selain itu, kita sedang berusaha agar tahun ini Bolmong swasembada beras. Itu artinya, petani serta kebutuhannya harus benar-benar kita jaga,” katanya.(yede)

para pedagang kembali beraktifitas seperti sedia kala di tempat itu, hingga dikawatirkan jangan sampai pasar tersebut bangunannya terbengkalai. Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop)

Kotamobagu, Herman Aray, saat dikonfirmasi, hanya mengatakan pihaknya masih menunggu penyelesaian 100 persen. “Yang pasti akan di gunakan namun kalau sudah selesai fisik 100 persen,” tandas Aray.(yede)

2015 ... Dari Halaman 12 “Untuk saat ini pihak kejari fokus dalam pengumpulan bukti–bukti tambahan salah satu dugaan Tipikor yang telah menjadi temuan BPK pada LHP bupati ditahun 2011 dan 2012 lalu. Setelahnya, akan mengupas tuntas 11 temuan LHP bupati ditahun 2013,” jelasnya. Dirinya pun telah menargetkan 3 prioritas dugaan kasus disamping

penyelidikan lanjutan beberapa dugaan kasus yang telah menjadi agenda kejari di tahun 2014 lalu. “Tahun ini kejari boroko prioritas 3 dugaan kasus untuk segera diselesaikan disamping masih melanjutkan beberapa agenda dugaan kasus di tahun 2014 yang sudah dalam tahap pengumpulan bukti– bukti pendukung lainnya,” ungkapnya.(try34)

Tindaklanjuti ... Dari Halaman 12 Dia mengatakan, setelah mendengarkan apa-apa yang menjadi permasalah sekolah. Pemkab Boltim akan menampung masalah tersebut, kemudian di tindak lanjuti. “Selain Pemkab Boltim, pihak Dekab Boltim juga

dilibatkan dalam kunjungan ke sekolah ini. Supaya, ketika ada satu keputusan yang di buat, seperti pembuatan bangunan sekolah, tidak ada komplen lagi dari pikah dewan,” terang Mokoagow.(efel)

BRI ... Dari Halaman 12 Dan Kami masih menunggu hal itu,” katanya. Untuk membayar hutang kepada pihak ketiga ini, Pemkot akan menggangarkan di APBD-P 2015. Namun saat disinggung apakah hal ini akan berpengaruh kepada opini Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK), Moko-

ginta mengatakan belum mengetahui hal itu. “Tapi yang pasti mereka (BPK,red) akan bertanya kepada saya sebagai Bendahara Umum Daerah (BUD),” tandasnya. Sayangnya, Kepala Cabang BRI Kotamobagu Teguh Purwanto, belum berhasil dikonfirmasi terkait hal ini.(yede)


MINAESA

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG JUMAT 9 JANUARI 2015

MITRA

Eman: Terima kasih masyarakat Tomohon

Bupati Sumendap pekan depan berkantor di SKPD AGAR bisa memantau secara langsung kinerja dari seluruh jajarannya, serta melihat segala kekurangan yang sering dikeluhkan Kepala SKPD, maka Bupati Mitra James Sumendap SH, mulai pekan depan akan berkantor di masingmasing SKPD, secara bergilir. JAMES Sumendap. Hal ini dikatakan Sumendap saat memberikan arahan pada pengambilan sumpah janji dan pelantikan pejabat struktural dilingkungan Pemkab Mitra, Kamis (8/1) kemarin. “Saya akan mengecek langsung di SKPD masingmasing apa yang menjadi kekurangannya, sekaligus memantau kinerja dari para Kepala SKPD dan stafnya. Baca: Bupati ( Halaman 15)

TOMOHON Perekaman KTP masih gunakan cara manual PEMERINTAH pusat melalui Kemendagri telah memberhentikan sementara proyek e-KTP karena adanya permasalahan terkait proses pembuatan eKTP pada periode pemerintahan sebelumnya. Rencananya penghentian proyek pembuatan e-KTP ini hanya berlangsung dua bulan saja, terhitung sejak pertengahan November 2014 hingga Januari 2015 ini. Akibatnya, pembuatan KTP oleh pemerintah daerah dilakukan secara manual. Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispencapil) Tomohon, Theo Paat pun mengakui jika pihaknya menggunakan perekaman KTP secara manual. “Kami masih menggunakan pembuatan secara manual,” tandas Paat. Paat mengakui tidak ada persoalan kepada masyarakat yang tengah mengurus KTP. Sebab, KTP ini sangat penting dalam memenuhi berbagai pengurusan administrasi seperti perbankan, mencari kerja dan kepentingan lainnya.

4 Tahun Kepemimpinan Walikota Tomohon

IBADAH syukur 4 tahun kepemimpinan Walikota Tomohon Jimmy Eman yang dilaksanakan di Rudis Walikota Rabu (7/1) lalu.(foto: ist)

To m o h o n — S e i r i n g bergulirnya waktu yang telah membawa Walikota Jimmy F Eman SE Ak menakodai Tomohon selang 4 tahun dari 7 Januari 2011 sampai 7 Januari 2015, berbagai perubahan telah terjadi di kota itu. Itu semua dilakukan oleh orang nomor satu di Tomohon demi kesejahteraan

Posumah: Terkadang mereka masuk tanpa melalui aturan Airmadidi—Banyaknya jumlah tenaga honor daerah (Honda) atau Tenaga Harian Lepas (THL) di

Pemkab Minut, membuat Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Minut, memperketat perek-

rutan penerimaan Honda di 2015 ini. Bahkan, secara gamblang Kepala BKDD Minut Drs Aldrin Posumah

GUNUNG SOPUTAN

bitung Lomban usul pada Menko agar MP3EI dimatangkan

Baca: Lomban ( Halaman 15)

minut Wowiling: Enam fraksi wajib memasukkan calon staf ahli WAKIL Ketua Dekab Minut Drs Denny Wowiling meminta kepada enam fraksi, untuk secepatnya memasukan nama-nama calon tenaga atau staf ahli yang tentunya sudah dipilih masingmasing fraksi yang ada. “Enam fraksi yang ada di Dekab Minut, wajib memasukkan nama calon staf ahli,” tutur Wowiling, Kamis (8/1) kemarin. Terkait dengan tunjangan atau gaji yang nantinya diberikan ke staf ahli, Wowiling mengatakan tidak akan melebihi pembiayaan yang ada di Deprov Sulut. “Misalnya kalau gaji staf ahli di Deprov Sulut Rp3 juta, berarti untuk Dekab Minut paling tinggi berkisar Rp2,8 juta. Baca: Wowiling ( Halaman 15)

minahasa JWS pastikan bulan ini ada penyegaran pejabat BUPATI Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow (JWS), Kamis (8/1) kemarin mengatakan bahwa di Januari 2015 ini, dirinya akan melakukan rolling pejabat esallon II, III dan IV. Menurut JWS, dalam rolling pejabat kali ini akan dilakukan secara bertahap. “Penempatan pejabat tidak berdasarkan like and dislike, melainkan kinerja dan dedikasi menjadi penilaian dalam penempatan pejabat nanti. Ada banyak kriteria penilaian yang diterapkan dengan kajian matang,” ungkap JWS. Pemkab Minahasa akan mengelar rolling pejabat ini, dalam rangka penyegraan. “Rolling akan dilakukan pada bulan ini, karena bulan depan program ditiap SKPD sudah harus jalan,” pungkasnya.(erbe)

rakyat. Meskipun demikian, dengan adanya banyak perubahan yang terjadi, Eman tetap merendah karena semua itu terjadi karena dukungan juga dari masyarakat. “Pembangunan yang ada di Tomohon tidak hanya karena kemampuan pemerintah, tapi juga ada campur

Kepala BKDD Minut sebut banyak tenaga Honda titipan pejabat

Baca: Perekaman ( Halaman 15)

WAKIL Walikota Bitung MJ Lomban menghadiri forum bisnis dalam rangka mendapatkan masukan mengenai strategi dan pengembangan logistik nasional yang dilaksanakan di gedung AA Maramis Kementerian Ekonomi, Jakarta Pusat, yang dipimpin langsung Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil, Kamis (8/1) kemarin. Dalam rapat tersebut Lomban memberikan masukan mengenai manajemen logistik melalui pemahaman Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) dimana bertujuan untuk membentuk integrasi pembangunan yang disusun berdasarkan optimisme pemerintah dalam melihat posisi Indonesia di mata internasional. “Masterplan ini dimaksudkan juga untuk mendorong visi Indonesia menjadi 10 negara terbesar dunia di tahun 2025. MP3EI memiliki strategi utama yaitu Peningkatan Potensi Ekonomi Wilayah melalui Koridor Ekonomi, Penguatan Konektivitas Nasional, Penguatan Kemampuan SDM dan IPTEK Nasional,” kata Lomban.

14

GUNUNG Soputan saat mengeluarkan awan panas.(foto:ist)

Masih Siaga, masyarakat diminta tetap waspada Ratahan—Masyarakat Mitra, lebih khususnya mereka yang tinggal dekat dengan Gunung Soputan, tetap harus berhati-hati. Pasalnya, status Soputan pasca me-

muntahkan abu vulkanik, sampai saat ini masih dalam keadaan siaga. Pemkab Mitra melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD),bahkan

mendirikan pos pengawasan untuk mengawasi dan melarang warga untuk beraktifitas dekat Gunung Soputan. Baca: Masih ( Halaman 15)

MSi menegaskan, jika dari pengamatan, dibeberapa instansi diduga ada Honda siluman. “Ini informasi yang berhasil kita kumpulkan, baik itu dari data Honda yang sudah kita kantongi. Untuk itu, tahun ini penerimaan Honda atau THL harus sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP),” tutur Posumah, Kamis (8/1) kemarin. Selain itu, Posumah juga menjelaskan, selain didukung melalui SOP, para THL wajib membuat format lamaran, serta disesuaikan dengan Anilisis jabatan (Anjab). “Jadi jika dilakukan pendataan kembali para THL Minut, dari sini akan terkuak mana-mana honor yang fiktif,” tegas Posumah. Dikatakannya, sesuai dengan aturan hanya lima Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang mendapat rekomendasi memiliki lebih tenaga honor. “Dari jumlah honor yang dibatasi yakni tiga sampai lima. Namun SKPD seperti Dinas Damkar, Rumah Sakit, Sat Pol-PP, Dipenda, dan Dinas Perhubungan, mendapat rekomendasi melebihi batas yang ditentukan,” jelas Posumah. Salah satu tenaga honor yang meminta namanya tidak dikorankan, setuju dengan langkah yang nantinya akan ditempuh BKDD. Pasalnya, menurut dia, banyak permainan soal THL di Pemkab Minut. “Jika BKDD serius membongkar masalah Honda atau THL ini, pasti akan mengejutkan. Pasalnya, banyak dari THL di Pemkab Minut, merupakan titipan pejabat. Sehingga terkadang mereka masuk tanpa melalui aturan yang ada. Lihat kemari sudah menjadi PNS,” bebernya sambil tersenyum sinis.(eres)

TRANSPORTASI

Kadishub: 20 ribu ojek di Bitung liar Bitung—Penyesuaian tarif angkutan kota (angkot) pasca penurunan harga BBM premium di Bitung sedang menunggu SK Walikota Bitung. Hingga Kamis (8/1) kemarin, tarif angkot masih diberlakukan Rp4000, sedangkan tarif angkutan penyeberangan Ruko Lembeh masih menggunakan tarif lama. Namun kenaikan tarif yang gila justru terjadi

pada unit angkutan jasa ojek. Dimana hasil pantauan di lapangan beberapa hari terakhir pasca penurunan harga BBM, harga penumpang ojek jarak dekat dikenakan Rp50007000 begitu juga pelajar dikenakan harga yang sama. “Anak saya siswa kelas 2 SD GMIM 1 Bitung biasa naik ojek ke sekolah membayar Rp4000 tetapi jika menggunakan pakaian biasa diminta membayar

Rp5000,” ujar Katie Mailoa, ibu rumah tangga warga Kelurahan Pateten I. Kadis Perhubungan Bitung Oktavianus Kandoli kepada sejumlah wartawan menjelaskan kalau status tukang ojek di Bitung yang banyaknya sekitar 20 ribuan adalah liar. “Dinas Perhubungan tidak mempunyai dasar hukum untuk mengenakan tarif ojek,” katanya, Kamis (8/1) kemarin. Ia menghimbau warga atau

calon penumpang untuk melakukan penawaran sebelum naik ojek supaya tidak ada satupun yang merasa dirugikan. Salah satu tukang ojek pangkalan Simpatik Kompleks Kantor Walikota Ferdy Pareho yang dimintai keterangan mengatakan harga jasa ojek dari kantor Walikota menuju Pusat Kota dikenakan Rp5000. Baca: Kadishub ( Halaman 15)

tangan dari masyarakat. Untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat Tomohon karena sudah terus mendukung program pemerintah hingga saya masih bisa jalani 4 tahun ini,” ujar Walikota dalam dialog interaktif di salah satu radio di Tomohon, Kamis (8/ 1) kemarin.

Walikota murah senyum ini juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Tomohon yang telah mendukung pelaksanaan pemerintahan sampai saat ini. “Pada tahun ini akan dilaksanakan Tomohon International Flower Festival (TIFF). Baca: Eman ( Halaman 15)

PENILAIAN ADIPURA

BLH-PU Minut mulai benahi TPA Airmadidi

USAI dilakukan pembersihan untuk mendukung penilaian Adipura, TPA Airmadidi ikut dibenahi. Nampak lahan warga mulai bersih dari tumpukan sampah.(foto: boyz/sk)

Airmadidi—Kementerian Lingkungan Hidup (LH) mulai melakukan penilaian Tahap I Adipura di wilayah Minut. Dikatakan Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Minut Danso Ayhuan, penilaian tersebut sudah dilakukan pada akhir Desember 2014 dan awal 2015 di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST).

“Tahap I penilaian Adipura sudah selesai. Petugas dari pusat mengunjungi TPST dan Tempat Pembuangan Akhir (TPA),” tutur Ayhuan, Kamis (8/1) kemarin. Masih menurut Ayhuan, saat ini Pemkab Minut mulai mengerahkan sejumlah motor pengangkut sampah. Baca: BLH ( Halaman 15)

PENYESUAIAN TARIF

Perbup berlaku, semua sopir harus taat aturan Tondano—Terhitung mulai 7 Januari 2015, Peraturan Bupati (Perbup) Minahasa Nomor 1 tahun 2015 tentang Penyesuaian Tarif Angkutan Penumpang Kelas Ekonomi dengan Mobil Bus Umum dan Mobil Penumpang Umum di Minahasa resmi diberlakukan. Demikian disampaikan Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow (JWS) melalui Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Minahasa Agustivo Tu-

mundo SE MSi di ruang kerjanya, Kamis (8/1) kemarin. Menurut Tumundo, Bupati JWS telah menandatangani Perbup tersebut sebagai tindak lanjut dari terjadinya penurunan harga eceran tertinggi Bahan Bakar Minyak Premium (BBM) dari Rp8500 menjadi Rp7600, sementara untuk BBM jenis Solar dari Rp7500 menjadi Rp7250 sejak 1 Januari 2015. Baca: Perbup ( Halaman 15)

PEMANTAPAN KERJA

Kaloh: Pekerjaan hari ini jangan tunda sampai besok Bitung—Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkot Bitung Fabian Kaloh SIP MSi memimpin rapat Keasistenan yang diikuti Kepala Bagian, Kasubag, Staf dan Tenaga Harian Lepas, Kamis (8/1) kemarin, bertempat di Ruang Sidang Lantai IV di Kantor Walikota Bitung. Adapun Bagian di bawah keasistenan satu ini yaitu Bagian Hubungan Masyarakat, Bagian Pemerintahan, Bagian Kesejahteraan Rakyat, dan Bagian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Kaloh menyampaikan

bahwa rapat kerja ini untuk memantapkan koordinasi dan menjalin kekompakan kerja antara Keasistenan I dengan bagian-bagian yang dibawahinya. “Sebagai pegawai maupun THL (tenaga harian lepas) jangan gagap teknologi, dan apapun pekerjaan kita hari ini harus bisa diselesaikan jangan menunda besok harinya. Setiap bagian harus memahami dengan tupoksinya masing-masing, dengan begitu apapun informasi yang dibutuhkan pimpinannya bisa disampaikan dengan baik,” tutur Kaloh. Baca: Kaloh ( Halaman 15)

Komitmen Pemkab Minahasa terhadap pariwisata

Kawasan Benteng Moraya akan dijadikan pusat wisata kuliner BENTENG Moraya adalah salah satu monumen bersejarah di Minahasa, berdiri di Kelurahan Roong Kecamatan Tondano Barat. Dalam waktu dekat ini sekitar monumen tersebut akan dijadikan pusat wisata budaya dan kuliner. Sekkab Minahasa Jefry Korengkeng SH MSi berujar, Pemkab Minahasa melalui Dinas Pariwisata saat ini masih melakukan

pembenahan untuk pusat wisata budaya dan kuliner di sekitaran Benteng Moraya tersebut. “Tempat kuliner akan terpusat di situ, dan nantinya akan dibangun panggung budaya. Ini dimaksudkan agar para pengunjung yang akan menikmati kuliner, mereka juga bisa menikmati penampilan seni pada panggung budaya yang telah disediakan. Dan

dipastikan pembangunannya di tahun 2015 ini akan segera terwujud,” terang Korengkeng, Kamis (8/1) kemarin. Selain pusat wisata budaya dan kuliner yang didirikan sekitar Benteng Moraya, Pemkab Minahasa juga sedang membenahi lapangan Sam Ratulangi Tondano untuk dijadikan pusat keramaian. “Tujuan dibenahinya lokasi lapangan

Sam Ratulangi itu, karena itu merupakan lokasi pusat keramaian. Karena di lapangan itu telah dilakukan berbagai kegiatan,” kata Korengkeng. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Minahasa, Debby Bukara, ikut menjelaskan, untuk Benteng Moraya pekerjaannya akan dimulai dalam waktu dekat ini. Baca: Kawasan ( Halaman 15)

BENTENG Moraya yang berdiri di Kelurahan Roong akan dilengkapi dengan fasilitas wisata kuliner.(foto: panoramio.com)


MINAESA 15 14 Oknum pegawai BKD Sulut imingi warga Bitung masuk PNS? MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG JUMAT 9 JANUARI 2015

Bupati ... Dari Halaman 14

Karena ini yang dikeluhkan oleh para Kepala SKPD, kepada saya,” ujar Sumendap. Lanjutnya, mulai pekan depan, bersama Wakil Bupati, Sekkab dan seluruh Asisten akan berkantor di SKPD. Agar berdampak pada kinerja tiap-tiap SKPD. “Ini untuk meningkatkan kinerja dan selain itu tingkat disiplin pasti akan meningkat. Jadi saya, Pak Wakil, Sekda dan para Asisten, akan berkantor di SKPD,” tandas Sumendap. Di satu sisi, Sumendap dengan tegas mengingatkan jajarannya agar tidak melakukan tindakan merugikan orang lain, seperti melakukan pungutan-pungutan tanpa dasar dan aturan. Sumendap berharap seluruh instansi sesama jajaran yang punya kepentingan dinas di seluruh lintas instansi, tidak boleh ada pungutan dalam bentuk apapun selain mempunyai dasar dan aturan. “Apalagi modusnya mengatasnamakan Bupati dan Wakil Bupati (Wabup),” tegasnya. Disisi lain, semua yang berkaitan dengan administrasi keuangan UP atau TU, dengan batas waktu 30 hari, jika melewati 30 hari yang pertama mendapat punishment adalah semua Kepala SKPDm “Jadi Kepala SKPD yang bertanggung jawab atas penganggaran tersebut, tidak akan menerima TKD. Lewat 5 hari 2 bulan TKD tidak dibayarkan, lewat 10 hari 3 bulan dan lewat 15 hari 4 bulan,” kata Bupati. Ketua LSM Gerakan Masyarakat Membangun (GEMMA) Mitra Vidy Ngantung, mengapresiasi peringatan tegas Sumendap terkait dengan pungutan. “Itu sangat positif, dan memang harus dibarengi dengan tindakan tegas, agar tidak ada lagi jajarannya yang melakukan pungutan tanpa dasar dan aturan. Apalagi, jika pungutan itu dilakukan kepada masyarakat, harus ada sanksi tegas,” tandas Ngantung.(esel)

Dialami warga Karondoran, harus setor uang Rp65 juta

Perekaman ... Dari Halaman 14 “Ya tidak bisa kami menghentikannya karena layanan kepada masyarakat harus dilakukan. KTP yang diberikan sekarang ini adalah manual,” ujarnya. Diketahui, pemberhentian proyek e-KTP sementara oleh Kemendagri. Penghentian ini dilakukan dengan berbagai alasan yaitu pembersihan data apabila ada KTP ganda, adanya dugaan korupsi dalam proyek pembuatan e-KTP, serta server yang digunakan eKTP milik negara lain yang rentan diakses pihak tidak bertanggungjawab.(gebe)

Lomban ... Dari Halaman 14 Disisi lain menurut Lomban, Agenda Penguatan Konektivitas Nasional yakni menghubungkan pusatpusat pertumbuhan ekonomi utama untuk memaksimalkan pertumbuhan berdasarkan prinsip keterpaduan, bukan keseragaman, melalui intermodal supply chains system dalam upaya Menyebarkan manfaat pembangunan secara luas melalui peningkatan konektivitas dan pelayanan dasar ke daerah tertinggal, terpencil dan perbatasan dalam rangka pemerataan pembangunan. Disamping itu Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut maka diperlukan pengintegrasian elemen kebijakan nasional yang terdiri dari Sistem Logistik Nasional (Sislognas), Sistem Transportasi Nasional (Sistranas), Pengembangan wilayah (RPJMN/ RTRWN), Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK/ ICT). “Relevansi Sistem Logistik Nasional (Sislognas) menjadi sangat penting dan utama dalam strategi penguatan konektivitas nasional tersebut. Sistem logistik memiliki peran strategis dalam sinkronsisasi dan penyelarasan kemajuan antar sektor ekonomi dan antar wilayah demi terwujudnya pertumbuhan ekonomi yang inklusif, sekaligus menjadi benteng bagi kedaulatan dan ketahanan ekonomi nasional,” jelas Lomban.(wepe)

Wowiling ... Dari Halaman 14 Yang pasti sesuai dengan UMP pastinya,” terang Wowiling, sembari mengungkapkan, untuk syaratsyarat utama calon tenaga ahli berpendidikan minimal S1, menguasai pemerintahan, sehat jasmani dan rohani, dan mengetahui Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) dewan serta berbagai syarat lainnya sesuai ketentuan dan aturan berlaku. Hal itu juga ditanggapi Ketua Dekab Minut Berty Kapojos. Menurut Kapojos, jika staf ahli sudah ada jangan hanya dijadikan pajangan, tapi bisa memberi ide atau gagasan kepada fraksi dan pimpinan dewan. “”Walaupun itu wilayah atau hak sepenuhnya dari fraksi untuk memilih, tapi jangan sampai staf ahli ini tidak dapat memberikan kontribusi pemikiran. Apalagi kalau tidak tahu membuat Surat Pertanggungg Jawaban (SPJ),” tegas Kapojos.(eres)

Eman ... Dari Halaman 14 Oleh karena itu, saya mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung dan mensukseskan kegiatan tersebut karena nantinya akan meningkatkan roda perekonomian masyarakat,” katanya. Dalam dialog tersebut, Walikota juga menjelaskan sejumlah perolehan prestasi yang telah di raih Pemerintah bersama masyarakat lewat keberhasilan dan penghargaan yang telah diterima sesuai visi, misi Walikota 2010-2015. “Pertumbuhan ekonomi tahun 2013 mencapai 6,93% dan tahun 2014 mencapai 7% lebih. Begitu pula dengan tren meningkat jumlah wisatawan mancanegara hingga 13.534 orang dan wisatawan domestik 126.579 orang untuk tahun 2013 atau terjadi peningkatan 14.023 orang untuk wisatawan mancanegara dan 132.102 orang untuk wisatawan domestik di tahun 2014,” jelasnya. Menanggapi berbagai usul dan saran yang ditujukan kepada Pemkot Tomohon, Walikota mengatakan, dalam program unggulan seperti jamkesmas yang telah mengcover sebanyak 70% dari masyarakat Tomohon untuk menjamin kesehatan masyarakat. Begitu juga untuk beasiswa, kepada pemohon yaitu siswa & mahasiswa sebaiknya memasukkan proposal kepada instansi terkait sebelum tahun anggaran berjalan. Ketua Dekot Tomohon Ir Miky Yunita Wenur yang turut hadir dalam dialog itu, mengucapkan selamat kepada Walikota Tomohon yang telah berhasil memimpin dan membangun Tomohon selama 4 tahun. “Kami mengajak seluruh masyarakat Tomohon untuk mengawasi pelaksanaan pemerintahan tentu dengan memberikan kritik dan saran yang membangun. Semoga Tomohon semakin maju dan terkenal di kancah nasional maupun dunia internasional. Mari support TIFF 2015 dalam rangka menggerakkan ekonomi masyarakat,” kata Wenur.(gebe)

WABUP Mitra Ronald Kandoli mengambil sumpah janji dan melantik 237 pejabat struktural, Kamis (8/1) kemarin.(foto:ist)

PEMKAB MITRA

Kandoli lantik 237 pejabat esalon III dan IV Ratahan—Sedikitnya 8 pejabat esalon III dan 229 esalon IV, di lingkungan Pemkab Mitra, Kamis (8/1) kemarin, diambil sumpah janji dan dilantik Wakil Bupati Ronald Kandoli. Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Mitra Nomor 11/BKDD/ SKIB/BMT/I-2015.

Bupati Mitra James Sumendap SH dalam arahannya menyatakan, apa yang diperoleh harus disyukuri, karena apa yang terjadi dalam peristiwa ini menjadi bagian intropeksi bari diri kita sekalian dalam mencapai sebuah cita cita dan harapan. “Karena cita-cita dan harapan masing-masing kita, tidak

boleh banyak bergantung pada orang lain, harus bergantung pada diri sendiri, sejauh mana kemampuan dalam tugas kerja dan tanggung jawab dalam mengemban tugas yang dipercayakan oleh atasan saudara-saudara,” kata orang nomor satu di Mitra ini. Lanjut dikatakannya, tahun ini telah

dicanangkan sebagai tahun berhikmat, sebagai orang percaya dan beragama, adalah orang yang punya rasa tanggung jawab, jadi apapun bentuk dan konsekuensinya, kalau kita diberi tanggung jawab, berarti harus kita jalankan. Baca: Kandoli ( Halaman 16 )

BANTUAN

JWS sesali realisasi dana pusat belum turun Tondano—Sampai sekarang ini rupanya pemerintah pusat belum menyalurkan dana bantuan bencana bagi warga Minahasa yang terkena dampak bencana banjir bandang, 15 Januari 2014 lalu. Sudah berbagai upaya yang dilakukan Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS), tapi belum juga membuahkan hasil. Diakuinya, belum disalurkannya dana bantuan bencana dari pemerintah pusat hingga sampai awal Januari 2015 ini tidak diketahui alasan yang sebenarnya. Baca: JWS ( Halaman 16 )

WALIKOTA Tomohon Jimmy Eman saat melakukan peninjauan pasar Beriman, kemarin.(foto: ist)

PENURUAN HARGA BBM

Walikota minta pedagang sesuaikan harga barang Tomohon—Pemerintah pusat pada awal tahun ini telah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Untuk itu, selain tarif angkutan yang direvisi

kembali, harga barang yang dijual di pasar pun harus disesuaikan kembali harganya. Demikian dikatakan Walikota Tomohon Jimmy F Eman SEAk saat melakukan penin-

BLH ... Dari Halaman 14 “Sampah yang diangkut, khususnya yang bisa didaur ulang. Sehingga, dengan mudah dapat digunakan sekaligus di tempatkan di bank sampah,” jelas Ayhuan. Disinggung soal keberadaan TPA yang beberapa waktu lalu, dimana sampah yang dibuang mulai menempati areal perkebunan warga, Ayhuan menuturkan jika pihak BLH dan Dinas Pekerjaan Umum (PU), bekerjasama mengoptimalkan penggunaan alat berat berupa buldoser

untuk mendorong limbah sam-pah yang berada di tanah warga. “Limbah sampah tersebut sudah kembali didorong ke titik pembuangan sampah, sehingga sudah tidak lagi memenuhi lahan milik warga, termasuk lapangan kantor pengawas TPA,” jelas Ayhuan, sembari menambahkan, total petugas pengolahan sampah di Minut mencapai 58 orang. 22 orang pengangkut sampah, 22 orang penyapu jalan, 8 orang pengawas TPA, 1 orang mekanik, 1 orang

operator alat berat, 3 orang petugas bank sampah, dan 3 orang pengompos. Sementara Kepala dinas (Kadis) PU Minut Ir Stevenson Koloay mengatakan, penempatan buldoser sudah sejak lama di lokasi TPA. Akan tetapi, dikarenakan kerusakan, maka harus menunggu lama pada masa perbaikan. “Sekarang sudah bisa digunakan, dan mulai siaga di lokasi TPA. Sedangkan untuk perwatannya serta penyidiaan solar, itu sudah dianggarkan di tahun 2015 ini,” ucap Koloay.(eres)

jauan Pasar Beriman Tomohon bersama instansi terkait, Kamis (8/1) kemarin. “Adanya perubahan harga BBM, maka parapedagangharusmenyesuaikan kembali harga setiap barang yangmerekajual,”ujarWalikota. Baca: Walikota ( Halaman 16 )

langan akibat dampak letusan Soputan,” kata Kepala BPBD Mitra Jopi Mokodaser SH. Sementara itu, Ruland Sandag warga Silian kembali menginformasikan, bahwa sampai Kamis (8/1) kemarin, situasi di desanya amanaman saja. “Namun warga

tahun 2014 lalu sehingga tidak ada pendaftaran secara terbuka,” ungkap sumber, seraya menyebutkan kalau dari penuturan beberapa orang tua calon korban jika pengumuman PNSnya akan dilaksanakan 10 Januari 2015 ini. “Anehnya, meski pengumuman 10 Januari tapi oknum tersebut tetap menjanjikan siapa lagi yang mau masuk PNS masih bisa, sebelum 9 Januari (hari ini, red),” katanya. Camat Ranowulu Andre Rantung saat dikonfirmasi tidak mengetahui hal itu. “Ini jelas penipuan sebab penerimaan PNS saat ini harus diikuti dengan tes, tapi nanti saya tanya ke Lurah,” katanya. Lurah Karondoran Josani Rorimpandei yang dikonfirmasi tidak tahumenahu dengan persoalan yang sementara terjadi di kelurahannya itu. “Saya tidak tahu kalau ada warga saya yang akan masuk PNS,” ujar Rorimpandey.(wepe)

KESEHATAN

2014, kasus DBD di Minut menurun Airmadidi—Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Minut untuk 2014 menurun dibandingkan 2013. Untuk tahun 2014, sebanyak 116 kasus DBD yang terjadi di Minut. Menurut Kepala dinas (Kadis) Kesehatan dr Sandra Rotty, penurunan di tahun 2014 berkat keuletan sejumlah Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) yang ada di seluruh kecamatan. “Tahun 2013, kasus DBD mencapai 129. Ini menurun di tahun 2014 menjadi 116 kasus. Posisi tersebut hingga 18 Desember,” tutur Rotty, Kamis (8/1) kemarin. Dibeberkan Rotty, dari 116 kasus DBD, 66 kasus telah dilakukan penyemprotan atau fogging. Sedangkan 50 sisanya untuk sementara belum dilakukan. “Syukurlah untuk tahun kemarin (2014, red) belum ada kematian akibat kasus DBD. Kemungkinan sisanya di

SANDRA Rotty.

tahun 2015 ini akan dilakukan pengasapan. Karena tidak semua kasus DBD harus di fogging, tindakan itu harus sesuai prosedur yang tepat karena itu juga menggunakan racun. Salah satu utama dalam fogging, dimana jika di satu daerah ditemukan kasus DBD dengan tingkat jentik nyamuk yang tinggi atau menimbulkan kematian,” terang Rotty. Baca: 2014 ( Halaman 16 )

Kaloh ... Dari Halaman 14 Sementara itu, Kabag Humas Pemkot Erwin Kontu SH mengatakan, rapat ini merupakan instruksi pimpinan agar melakukan rapat keasisten dan merupakan langkah awal

untuk memantapkan kerja dari pegawai dan THL sebagai abdi masyarakat di tahun 2015. “Rapat ini sangat penting sebagai evaluasi kerja dan juga prediksi kerja pada tahun

2015 ini,” kata Kontu. Hadir juga dalam rapat ini Kabag Pemerintahan Jerry Kalalo SH serta Kabag Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Rita Sumiok SE MSi.(wepe)

Perbup ... Dari Halaman 14 “Dengan ditetapkannya penyesuaian harga tersebut, diharapkan agar semua pihak baik pengusaha dan sopir angkutan umum serta masyarakat Minahasa lainnya untuk dapat menindaklanjuti Perbup tersebut,” ungkap Tumundo. Di tempat terpisah, Kadis Perhubungan dan Kominfo Minahasa Royke Kaloh SH

mengatakan bahwa Perbup ini ditetapkan setelah pihak Pemkab dan instansi teknis lainnya serta pihak Organda telah menggelar rapat koordinasi bersama belum lama ini. “Kami telah lakukan koordinasi dengan pihak terkait termasuk salah satu organisasi sopir-sopir yang ada guna memenuhi kesepakatan,” ujarnya.

Ditambahkan Kaloh, pihaknya tidak akan segansegan menindak dan memberikan sanksi apabila ditemui ada angkutan umum yang tidak menindaklanjuti Perbup yang sudah ditetapkan. Artinya semua sopir harus taat aturan. “Tindak tegas ini tujuannya untuk kepentingan bersama,” tegas dia.(erbe)

Kawasan ... Dari Halaman 14

Masih ... Dari Halaman 14 “Kami harap masyarakat untuk tetap berhati-hati, jangan sampai terjadi hal yang tidak kita inginkan bersama, terkait letusan Gunung Soputan, yang bisa terjadi kapan saja. Dan BPBD juga sudah mempersiapkan segala sesuatu menyangkut penanggu-

Bitung—Sejumlah warga yang ada di Kelurahan Karondoran Kecamatan Ranowulu diduga tergiur dengan janji akan dijadikan Pegawai Negeri Sipil (PNS) oleh salah satu oknum yang ditenggarai bekerja di salah satu Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulut yang konon katanya bertempat tinggal di Bahu Manado. Bahkan iming-iming akan dijadikan PNS tersebut harus dibarengi dengan penyetoran dana segar sebesar Rp65 juta. “Kemungkinan sudah ada korban yang menyetorkan dana sebesar itu, juga ada yang melakukan panjar,” ungkap sumber yang enggan namanya dikorankan ini, Kamis (8/1) kemarin. Ironisnya menurut sumber, korban tidak perlu mengikuti tes PNS hanya memasukan berkas saja. “Dari info yang kami terima, oknum ibu itu mengatakan kalau jatah ini hanya untuk mengisi kekurangan PNS

masih berhati-hati, walaupun situasi saat ini amanaman saja, karena gunung Soputan tidak beraktifitas seperti lalu,” ungkapnya, kemarin. Senada disampaikan tokoh pemuda Touluaan Ivan Umar, menurutnya saat ini kondisi di masyarakat berjalan

seperti biasanya, dan tidak terpengaruh dengan apa yang baru-baru ini dialami, namun masyarakat tetap berhati-hati. “Sampai saat ini aman-aman saja, Gunung Soputan tidak menunjukan aktifitasnya. Akan tetapi warga tetap berhati-hati,” ujarnya.(esel)

“Yang pasti janji yang sebelumnya dikatakan akan terlaksana tahun ini. Kami siap membangun Tanah

Toar Lumimuut guna lebih maju lagi lewat bidang pariwisata,” ujar Bukara.(erbe)

Kadishub ... Dari Halaman 14 Pareho mengungkapkan pihaknya tidak bisa menentukan harga karena biasanya para penumpang

membayar sendiri sesuai kerelaan Rp5000 dari kantor Walikota menuju pusat kota atau pelabuhan.(wepe)


JUMAT 9 JANUARI 2015 Kandoli ... Dari Halaman 15 “Dan tentunya kita melaksanakan tugas dengan senang hati, apapun pekerjaannya dan bebannya, apapun resikonya, kita harus berada di garda terdepan dalam tugas, sesuai dengan tupoksi masing-masing,” tegas Sumendap. Ditambahkannya, tanggung jawab kerja harus dikedepankan dan Sumendap berharap, semua yang menjadi tugas dan tanggung jawab agar dapat dilaksanakan dengan baik secara cermat dan terarah. Sementara itu, sejumlah pejabat esalon III dan IV yang baru dilantik, mengaku siap melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya masing-masing. “Apa yang telah diamanatkan dan ditugaskan, kami siap melaksanakan dengan penuh tanggung jawab,” ujar Arche Kalalo, yang ditugaskan sebagai Kasubag Rumah Tangga Bupati.(esel)

Walikota ... Dari Halaman 15 Walikota pun menegaskan bahwa melalui unsur terkait, Pemkot akan segera memonitoring akan harga bahan di pasar. Untuk itu, ditugaskan kepada SKPD terkait seperti Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Tomohon untuk segera melakukan pengawasan. Disinggung pula tentang penataan posisi jenis jualan, dikatakan Walikota, kedepan dengan adanya rencana pengadaan tambahan bangunan pasar 2 lantai, tentunya penataan para pedagang akan disesuaikan. “Saya berharap dukungan dari seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama mendukung akan segala program yang ada di Tomohon termasuk rencana pembangunan pasar ini,” tambahnya.(gebe)

Relawan KDP ancam demo Polda Sulut Diduga kuat kasus IPAL ada permainan tingkat tinggi Amurang—Sejumlah warga yang tersebar di Kabupaten Minsel yang menamakan diri relawan KDP, mengancam akan melakukan demo besarbesaran di Kepolisian Daerah (Polda) Sulut. Pasalnya, diduga kuat kasus Ipal Kristovorus Deky Palinggi yabg dilaporkan oknum tertentu, ada permainan tinggi. Bahkan, nampak dipaksakan oleh penyidik Polda Sulut. Vendy Tendean dan

Frangky Mamengko Generasi Muda (Germud) asal Minahasa Selatan Atas (MINSELA)mengamcam akan melakukan demo besarbesaran jika kasus KDP dipaksakan oleh penyidik Polda Sulut. “Kami heran, masalah administrasi ijasah bapak KDP adalah kesalahan Yayasan dimana bapak KDP kuliah, namun kenapa Polda menetapkan bapak KDP bersalah. Pasti ada permainan dibalik kasus ini,” ungkapnya.

JWS ... Dari Halaman 15 Padahal yang menjadi kesepakatan adalah, untuk rumah yang hanyut, rusak berat dan sedang, semua itu merupakan tanggung jawab pemerintah pusat, sementara untuk rusak ringan menjadi wewenang pemerintah daerah. “Namun hingga kini bantuan dari pemerintah pusat belum juga kunjung tiba, dan hal itu terus dipertanyakan warga yang terkena bencana, kapan bantuan itu akan disalurkan. Akibatnya, sasaran pertanyaan masyarakat tertuju pada Pemkab Minahasa sendiri,” ungkap JWS, Kamis (8/1) kemarin. Karenanya JWS berharap, supaya pemerintah pusat bisa segera menyelesaikan kekurangan administrasi sebagai syarat, untuk disalurkannya bantuan bencana kepada warga Minahasa. “Kalaupun bantuan itu sudah diberikan oleh pemerintah pusat, pastinya kami langsung menyalurkan kepada masyarakat,” tuturnya.(erbe)

Pengurusan ... Dari Halaman 11 Sementara itu, dari data yang berhasil dirangkum harian ini, jumlah perizinan yang diterbitkan pada tahun 2013 untuk SIG sebanyak 629, SITPMB sebanyak 63, IMB sebanyak 17, izin usaha perikanan sebanyak 2 dan izin usaha jasa konstruksi sebanyak 11, dengan total keseluruhan penerbitan perizinan tahun 2013 ada sebanyak 722. "Kalau untuk tahun 2014 SIG meningkat menjadi 1.124, SITPMB sebanyak 88, IMB sebanyak 16, izin usaha perikanan menjadi 11, izin usaha jasa konstruksi sebanyak 50, SIU perdagangan sebanyak 754, izin usaha pariwisata sebanyak 2, izin prinsip sebanyak 3 dan tanda daftar perusahaan sebanyak 65, dengan total keseluruhan pada tahun 2014 sebanyak 2.213 perizina yang diterbitkan. Sedangkan untuk tahun 2015 bulan januari berjalan ini SIG sebanyak 4, SIUPerdagangan sebanyak 3, SITPMB sebanyak 1 dan IMB 1," urainya.(esge)

kedepan,” tukas Rumengan. Sementara itu, ditempat terpisah KDP sapaan akrab Palinggi, yang dikonfirmasi mengatakan, bahwa sebagai warga negara pihaknya menaati proses hukum. Yang jelas dirinya menyakini Tuhan pasti menunjukan kebenaran dibalik ini. “Bersyukur saja, saya yakin Tuhan dipihak orang benar yang disalahkan. Saya dan keluarga sudah memaafkan mereka,” ucap suami tercinta Bupati Minsel ini. (esem)

PENERTIBAN

Tetty instrusikan tertibkan tower belum kantongi ijin

2014 ... Dari Halaman 15 Ditambahkan Rotty, dari 10 Puskesmas yang ada di Minut, kasus DBD terbanyak ditangani di wilayah Puskesmas Kolongan dengan total kasus 39. “29 kasus diantaranya sudah dilakukan fogging. Mengapa banyak terjadi di Kolongan, ini diakibatkan banyaknyanya perumahan yang berdiri di areal tersebut. Sebagian warga yang tinggal, masih bisa menjaga kebersihan di tempat tinggal mereka,” ungkap Rotty. Wilayah yang masuk kategori DBD juga banyak ditemukan di Airmadidi dan Kauditan dengan masing-masing kasus 19. Untuk itu, Rotty berharap agar masyarakat, terus menjaga pola hidup sehat serta memelihara kebersihan lingkungan sekitar. Sementara itu, salah satu warga Airmadidi Atas Uky Bongso, berharap Dinkes Minut lebih memperhatikan masalah DBD di wilayah tersebut. “Seharusnya Dinkes Minut jangan tunggu bola. Nanti bergerak setelah ada kejadian. Seperti di bulan Januari ini. Sebaiknya Dinkes Minut sudah mulai turun lapangan melakukan fogging, bukan menunggu ada kasus terjadi baru turun,” tegas Bongso, yang mengaku anak perempuannya pernah terkena DBD, namun pihak Dinkes lambat dalam penanganan.(eres)

Tokoh Masyarakat (Tokmas) Minsel yang kini berkiprah di Jakarta Rommy Rumengan juga mengancam akan menggelar demo di Mabes Polri dan siap melaporkan kasus ini ke Kompolnas. “Saya telah siap, jika kasus KDP dipaksakan kami akan melaporkan ke Kompolnas dan kami juga akan melakukan demo do Mabes Polri. Karena kami menduga kasus ini sudah ada mainan tingkat tinggi, apa lagi menghadapi Pilbup Minsel

BUPATI Minsel Christiany Tetty Paruntu SE.

Amurang—Bupati Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE, terus menyeriusi untuk penertipan pemberlakuan ijin terhadap setiap jenis usaha yang beroperasi di Kabupaten Minsel. Buktinya dinstruksikannya untuk segera menertipkan tower-tower atau menara telekomunikasi yang belum mengantongi ijin. Tetty sapaan akrab Bupati Minsel dihadapan sejumlah media, Kamis (8/ 1) kemarin dengan tegas memerintahkan kepada Kepala KP2TSP, untuk menertipan semua tower yang belum mengantongi atau ijin sudah kadaluarsa. “Saya mau semua pelaku usaha yang beroperasi di

Kabupaten Minsel, harus menuruti aturan, dengan melengkapi ijin yang ditetapkan. Demikian juga dengan pembangunan tower, jika tidak dilengkapi ijin, harus diberikan tindakan, bila perlu bongkar,” tegas Bupati. Sementara itu, Plt kepala KP2TSP Minsel Franky Pasla, berjanji akan melakukan sesuai yang dinstruksikan oleh Bupati terhadap penertipan ijin. “Yang pastinya kami selaku instansi yang berwenang, akan melakukan penertipan semua jenis ijin, jika ada perusahan yang ternyata masih membangkan dan tidak mau melengkapi ijin, tentu akan kami tertipkan,” ungkap Pasla. (try28)

INFRASTRUKTUR

Jalan Amurang-Minsela terancam putus Kumelembuai—Musim hujan yang melanda Kabupaten Minsel dalam kurun beberapa waktu belakang ini, terus memberi ancaman terhadap terjadinya bencana alam. Lihat saja, diruas jalan desa Kumelembuai yang menjadi akses penghubung Amurang menuju wilayah Minsela, nyaris terputur, akibat bencana tanah longsor, sehingga mendesak untuk diperbaiki.

Rudi warga desa Motoling Mawale kecamatan Motoling, saat bersua dengan harian ini, Kamis (8/1) kemarin, dengan penuh harap meminta kepada pemerintah Kabupaten Minsel dan pemerintah Provinsi Sulut, untuk dapat memperhatikan untuk membangun talut, sebagai langkah mengantisipasi terputusnya jalur yang menghubungkan beberapa kecamatan di

wilayah Minsela. “Ini perlu ada penanganan secepatnya. Karena apabila terlambat dan bencana terus terjadi,bisa dipastikan jalan akan putus, dan warga yang nanti akan merasakan kesulitan untuk beraktifitas, dan perputaran roda ekonomi menjadi terganggu,” ungkapnya. Sementara itu, Kadis PU Minsel Jootje Tuerah ST MM yang dikonfirmasi

mengungkapkan kalau pihaknya terus berkoordinasi dengan balai jalan Provinsi Sulut terhadap adanya ancaman kerusakan jalan yang ada diwilayah Kabupaten Minsel yang masuk jalan Nasional. “Kami sudah melaporkan ke dinas PU Provinsi Sulut dalam hal ini balai jalan. Dan mudamudahan, akan ditindak lanjuti dalam waktu dekat ini,” singkat Tuerah. (try28)

JALAN TONDEY - ONGKAUW

Dinas PU: Kontraktor wajib memperbaiki jalan rusak Amurang—Terkait adanya laporan warga, jalan yang menghubungkan Tondey dan Ongkauw yang baru diaspal telah rusak disejumlah titik membuat Pemkab Minsel dalam hal ini Dinas PU gerah. Tak heran, pihak PU menegaskan

kerusakan jalan tersebut wajib diaspal kembali oleh pihaj Kontraktor. Kadis PU Minsel melalui Kabid Binamarga Ventje Karaoan mengatakan, bahwa terkait masalah jalan Tondey-Ongkauw yang baru dibangun dan sudah berlubang meru-

pakan tanggungjawab pihak kontraktor. “Itu masih tanggungjawab kontraktor dan mereka wajib aspal kembali jalan tersebut. Yang pasti proyek tersebut masih beratatus perawatan,” ungkapnya. Ditambahkan Karaoan,

bahwa memang kerusakan tersebut banyak terjadi karena kondisi jalan. “Banyak kasus begitu, tapi itu karena kondisi jalan sehingga sesudah diaspal jalan akan menjadi rusak,” tegasnya.(esem)

karena yang terjadi adalah hukum pasar," kata Mose. Namun demikian lanjut dia, bukan berarti pemerintah tutup mata, pihaknya terus melakukan pemantauan dipasar terkait dengan kondisi harga yang ada. " Kalau toh

memang harga sudah tidak sesuai dan diluar kendali, pemerintah akan memberikan penegasan dan penindakan sesuai dengan aturan yang berlaku guna pengendalian harga," ujarnya.(esge)

Warga ... Dari Halaman 11 Apabila harga di tingkatan distributor yakni di Manado mengalami penurunan maka harga ditingkat pedagang akan diturunkan," jelas Mose. Dikatakan Mose, terkait dengan kondisi harga yang ada dimana dirinya

menyatakan bahwa pemerintah daerah tidak bisa mengintervensi secara langsung harga dipasaran, apabila trend yang terjadi sebagaimana yang dijelaskan tadi. "Kami tidak bisa mengitervensi pedagang,

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

PELAYANAN KESEHATAN

Dekab Minsel sorot fasilitas Dinkes Amurang—Dinas kesehatan (Dinkes) Minsel, nampaknya tidak lepas dari adanya sorotan serta kecaman dari berbagai kalangan masyarakat. Buktinya setelah pada beberapa hari lalu, kinerja petugas Dinkes mendapat sorotan warga karena dinilai tidak maksimal dalam memberikan pelayanan kesehatan terhadap kaum nelayan, kini Dekab Minsel mempertanyakan, bahkan berjanji untuk meninjau semua fasilitas gedung yang tak kunjung di manfaatkan. Wakil Ketua Komisi III Dekab Minsel Jen Lamia dalam perbincangan dengan harian ini, Rabu (7/ 1) lalu, dengan tegas mengatakan kalau pihaknya pasti akan mengagendakan waktu untuk meninjau semua bangunan milik Dinkes Minsel yang tak kunjung digunakan. Pasalnya menurut dia, jika sebelum dilakukan pembangunan, Dinkes Minsel sudah ada perencanaan terlebih dahulu tentang pemanfaatan gedung, sehingga tidak ada alasan untuk menerlantarkan bangunan yang sudah menelan anggaran miliaran rupiah. “Contohnya bangunan Laboratorium kesehatan daerah (Labkesda) yang ada di pusat kota Amurang, meski belum

dimanfaatkan, tapi sudah dianggarkan kembali untuk renovasi. Namun setelah selesai, sampai saat ini belum juga ada tanda-tanda untuk segera dimanfaatkan. Belum lagi dengan bangunan Pustu dibeberapa lokasi, yang hingga sekarang sudah rusak parah karena tidak digunakan. Oleh sebab itu, kami nanti akan tetapkan jadwal untuk melakukan peninjauan ditempat dimana ada fasilitas kesehatan yang tidak dimanfaatkan, dan akan kami tanyakan alasannya,” ungkap Lamia. Bahkan Lamia menuding, dengan masih terlantarnya sejumlah fasilitas kesehatan, telah membuktikan saat mengusulkan pembangunan, pihak Dinkes hanya memikirkan untuk bisa mendapatkan proyek, tanpa dibarengi dengan rencana pemanfaatan. “Menurut saya ini hanya akal-akalan dari oknum pimpinan SKPD, untuk bisa mendapatkan anggaran. Karena kalau memang ada perencanaan yang matang, serta diimbangi dengan ketersediaan fasilitas peninjang lainnya, maka bangunan ini setelah selesai dibangun, sudah langsung digunakan berdasarkan rencana awal pengusulan anggaran,” pungkasnya. (try28)

SERTIJAB

Rindengan: Camat jaga kepercayaan Motoling Timur—Menindak lanjuti akan hasil roling jabatan struktural eselon II, III dan IV pada penghujung Tahun 2014 lalu, Pemkab Minsel, Kamis (8/1) kemarin, secara maraton menggelar acarah serah terima jabatan camat di 4 kecamatan. Dan Sekkab Minsel Drs Danny Rindengan Msi yang memimpin langsung acara sertijab, meminta kepada camat baru untuk menjaga kepercayaan yang diberikan. Rindengan sapaan akrab Sekkab Minsel, saat membacakan sambutan Bupati Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE , mengajak pejabat yang baru yakni camat Ranoyapo, camat Motoling Yopie Tompunu Ssos, camat Motoling Barat Jerry Sengkey, camat Motoling Timur Drs Sonny Umboh, untuk bersinegritas dalam mendukung semua program Pemkab Minsel, menuju Minsel Berdikari Cepat. Dan dalam pelayanan dimasing-masing wilayah, camat harus berkoordinasi dengan semua stake holder, sehing semua bisa terlaksana dengan baik, dan menjadi jawaban atas kepercayaan. “Jabatan adalah satu bentuk kepercayaan dari pemimpim. Oleh sebab itu, jaga dan peliharalah jabatan itu dengan baik lewat pembuktian kinerja, royalitas dan dukungan terhadap suksesnya program Pemkab Minsel. Dan juga kepada camat yang lama, diucapkan terima kasih atas subangsi dan kerja keras dalam memberikan pelayanan dan pengabdian terhadap warga dan pemerintah, selama menjalankan tugas sebagai camat, sehingga boleh berhasil dan membawa peningkatan diwilayah kerja masingmasing,” ujar Rindengan yang juga didampingi Asisten I Bidang kepemerintahan dan Kesra Drs Ben Watung Msi. Sementara itu, Camat Motoling Timur, Drs Sonny

SEKKAB Minsel Drs Danny Rindengan.

Umboh, berjanji untuk terus mendukung seluruh program Pemkab Minsel dalam hal ini Bupati Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE, dengan memberikan pelayanan terbaik kepada warga dan pemerintah desa. “Camat adalah perpanjangan tangan dari Pemkab Minsel dalam menjalankan program dan agenda kerja di wilayah kecamatan. Untuk itu, dengan kepercayaan mengemban tugas sebagai Camat yang baru, saya berjanji untuk bisa semaksimal mungkin dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab,” ungkap Umboh. Ditempat terpisah Camat Motoling Yopie Tompunu Ssos yang menggantikan Jerry Sengkey yang dipindah tugaskan untuk menjadi camat Motoling Barat,sama-sama berkomitment untuk mengawal setiap tahapan pembangunan dan program pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat, demi terwujudnya Minsel berdikari cepat. “Sebagai birokrat handal, kita harus menunjukan kinerja serta dukungan terhadap apa yang menjadi rencana Bupati dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat. Dan terjalinya kebersamaan dengan seluruh Hukumtua dan masyarakat, sangat menentukan tingkat keberhasilan yang akan diraih,” terangnya. (try28)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.