Tribunjogja 10-03-2018

Page 1

SABTU WAGE 10 MARET 2018 22 JUMADIL AKHIR 1439 NO 2496/TAHUN 6

RP 2.000

LANGGANAN RP 55.000

Jaga-jaga Hadapi Bajing Loncat  Sopir Lintas Pulai Bekali Diri Dengan Senpi Truk saya ditembak begal, untung hanya kena kabin belakang saja dan langsung melaju terus Sopir Truk Ekspedisi

YOGYA, TRIBUN - Setiap pekerjaan tentu memiliki risiko, seperti halnya seorang sopir truk lintas pulau yang kesehariannya bertugas mengantarkan barang sampai ke tujuan dengan selamat dan tepat waktu. Ancaman kriminalitas adalah satu di antara risiko-risiko itu. Seperti bajing loncat dan begal yang tidak dapat diprediksi kemunculannya. Bahkan, terkadang sopir truk menjadi korban tindak kejahatan jalanan. Mereka pun butuh berjaga-

jaga untuk melindungi diri, satu caranya dengan memegang senjata api (senpi). Diungkapkan Arek (bukan nama sebenarnya), dia memiliki senpi bertenaga gas sebagai pelontar pelurunya. Kepemilikan senpi itu bukan tanpa alasan. Dikisahkannya, Arek mulai menjadi sopir truk sejak 2010, di mana ia kerap melakukan pengiriman barang di Pulau Jawa.  ke halaman 11

Pemilik Harus Lulus Psikotes SENPI tak hanya dimiliki oleh aparat, masyarakat sipil juga dapat memiliki dan menggunakan senpi sesuai dengan Surat Keputusan Kapolri (SKEP) No.82/II tahun 2004. Namun, bukannya masyarakat secara keseluruhan, melainkan hanya masyarakat sipil tertentu saja yang diperbolehkan dan memiliki senjata api untuk kepentingan bela diri. Hal itu sesuai dengan apa yang diatur dalam surat keputusan tersebut.  ke halaman 11

Harga Rata-Rata Rp100 Juta UNTUK memiliki senpi untuk kepentingan olahraga tidaklah murah. Ketua Perbakin DIY, Rochmat Waluyojati Prabowo mengatakan harga senpi cukup bervariatif. Namun rata-rata, paling tidak satu unit

senpi sekitar Rp100 Juta. “Kalau senjata untuk tembak reaksi berkisar Rp100 juta, berburu juga sekitar itu (Rp 100 juta),” jelasnya, Rabu (7/3).  ke halaman 11

KETERANGAN FOTO : TRIBUN JOGJA/PRADITO RIDA P.

KARTU IZIN - Kasi Pelayanan dan Administrasi Ditintelkam Polda DIY, Kompol I Nengah Lotama menunjukkan kartu izin kepemilikan senpi miliknya, Kamis (8/3).

Kategori penerbitan Surat Izin Senjata Api: Senjata Api Non-Organik TNI/Polri 1. Izin penggunaan untuk Prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, dan Purnawirawan. Per Kartu Rp0. 2. Untuk kelengkapan tugas Polisi Khusus/Satuan Pengamanan meliputi Buku Pas (Izin Kepemilikan) Senpi berupa buku Pas Baru, Per Buku Rp150 ribu dan Buku Pas Pembaruan, Per Buku Rp25 ribu. Untuk Izin Penggunaan, Per Kartu Rp50 ribu. 3. Untuk Olahraga, meliputi Buku Pas, Buku Pas Baru Per Buku Rp150 ribu dan untuk Buku Pas Pembaruan Per Bukunya Rp25 ribu

b. Izin Penggunaan untuk Olahraga, untuk Tembak Reaksi, Per Surat Izin Rp50 ribu, Target, Per Surat Izin Rp50 ribu dan Berburu, Per Surat Izin Rp100 ribu 4. Untuk Koleksi a. Buku Pas 1) Buku Pas Baru, Per Buku Rp150 ribu 2) Buku Pas Pembaruan, Per Buku Rp25 ribu b. Izin Menyimpan Per Surat Izin Rp50 ribu. 5. Untuk Bela Diri meliputi Buku Pas. Buku Pas Baru, Per Buku Rp150 ribu dan Buku Pas Pembaruan, Per Buku Rp25 ribu. Untuk Izin Penggunaan Per Kartunya Rp1 juta.

Peralatan Keamanan yang Digolongkan Senjata Api 1. Senjata Peluru Karet a. Buku Pas, Per Buku Rp25 ribu b. Izin Penggunaan, Per Kartu Rp225 ribu. 2. Senjata Peluru Pallet a. Buku Pas, Per Buku Rp25 ribu b. Izin Penggunaan Per Kartu Rp225 ribu. 3. Senjata Peluru Gas a. Buku Pas, Per Buku Rp25 ribu b. Izin Penggunaan Per Kartu Rp75 ribu 4.Izin Kepemilikan dan Penggunaan Semprotan Gas, Per Kartu Rp50 ribu 5.Izin Kepemilikan dan Penggunaan Kejutan Listrik, Per Kartu Rp50 ribu.

Kepemilikan senpi diatur dalam UU No.8 Tahun 1948 tentang Pendaftaran dan Pemberian Izin Pemakaian Senjata Api.

Laga untuk Posisi Dua Hal

20

Duel ke-200 dua klub tersukses Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (10/3) pukul 19.30 akan menentukan siapa duduk di posisi dua klasemen sementara. Pasalnya, cukup sulit untuk menggeser The Citizens dari singgasana. (*)

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Natasha Wilona

SD Jatisari Budidayakan Jamur Tiram di Dekat Kamar Mandi Sekolah

Belum Kepikiran

Subardi Sukses Dongkrak Pendapatan Guru Honorer Pendapatan seorang guru tidak tetap (GTT) dan pegawai tidak tetap (PTT) hingga saat ini masih memprihatinkan, termasuk mereka yang berdinas di Gunungkidul. Beban kerja dan jasa mereka dalam mendidik generasi muda begitu besar, tetapi upah yang diterima hanya ala kadarnya saja.

MENJALANI hubungan asmara yang cukup serius dengan Verrel Bramasta, artis muda Natasha Wilona belum terburuburu mengakhiri masa lajang. Dia saat ini masih fokus berkarier. (*)

K

Hal

9

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

ONDISI serupa juga terjadi untuk GTT/PTT yang terus berjuang mencerdaskan anak bangsa yang berdinas di SD Jati-

asri di Kecamatan Ponjong, Kabupaten Gunungkidul. Yang berbeda, sekolah tersebut menyadari kondisi ini dan berusaha untuk mencarikan solusi.  ke halaman 11

INOVASI

TRIBUN JOGJA / RENDIKA FERRY

- Seorang guru SD Jatiasri, Kecamatan Ponjong, Gunungkidul, tengah memeriksa jamur tiram yang ditanam di sudut sekolah, Jumat (8/3).

Trending Topic di tribunjogja.com

Komentar Sultan Soal Bursa Capres 2019


KON ONTAN O T TAN TRIBUN RIB FINAN INANCE IN ANCE ANC 2

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Voice ID melengkapi rangkaian layanan berbasis teknologi milik PermataBank, yakni Finger ID dan Facial ID.

Proses Verifikasi Nasabah Cuma 45 Detik  PermataBank Luncurkan Layanan Baru Voice ID JAKARTA, TRIBUN - PT Bank Permata Tbk (PermataBank) merilis teknologi pemindai suara biometerik bernama Voice ID. Teknologi perbankan pertama di Indonesia tersebut bisa mempersingkat proses verifikasi nasabah. Direktur Teknologi dan Operasi PermataBank, Abdy Salimin, mengatakan, menggunakan Voice ID, proses verifikasi nasabah bisa dipersingkat dari 120 detik menjadi hanya 45 detik. “Nasabah tak perlu menjawab banyak pertanyaan,” ujarnya, Jumat (9/3). Voice ID memanfaatkan pola suara untuk menghasilkan identifikasi unik bagi setiap individu. Teknologi itu memakai lebih dari 50 faktor suara fisik dan perilaku. Karakteristik perilaku meliputi pengucapan, penekanan, kecepatan bicara, dan lain-lain. “Voice ID melengkapi rangkaian layanan berbasis teknologi milik PermataBank, yakni Finger ID dan Facial ID. Ketiga layanan tersebut diharapkan bisa mempermudah nasabah dalam berinteraksi dengan kami,” imbuh Abdy. Sebagai gambaran, sepanjang 2017, layanan PermataTel menerima lebih dari 2,3 juta sambungan telepon dari nasabah. Dari jumlah itu, sekitar 70 persen dilayani oleh petugas, sisanya oleh mesin swajawab IVR atau Interactive Voice Response. (kontan)

PEMINDAI SUARA

- Petugas menunjukkan fitur baru di layanan internet banking PermataBank, yaitu e-Bond. Baru-baru ini, PermataBank merilis teknologi pemindai suara biometerik bernama Voice ID guna mempersingkat proses verifikasi nasabah.

M o n e y Ta l k s

Koperasi dan UKM Wajib Patuh Aturan JAKARTA - Pemerintah meminta kepada koperasi serta usaha kecil dan menengah (UKM) bisa memanfaatkan sumber pembiayaan yang sudah tersedia. Apalagi, sekarang, ada beragam sumber dana yang bisa dimanfaatkan oleh dua sektor tersebut. “Koperasi harus didorong bekerja sama lewat koperasi sekunder untuk melaksanakan intermediasi keuangan. Caranya lewat polling of fund, financial assistant dan technical assistant,” kata Deputi Pembiayaan Kementerian Koperasi dan UKM, Yuana Sut-

yowati, Jumat (9/3). Menurutnya, kini terdapat beberapa sumber dana yang bisa dimanfaatkan oleh koperasi dan UMKM. Sebut saja kredit usaha rakyat serta program pembiayaan ultra mikro bagi UKM yang belum layak mendapatkan pinjaman dari bank. “Kebetulan, ada sejumlah koperasi yang ditunjuk sebagai penyalur kredit tersebut. Nah, supaya bisa memperoleh dana, koperasi dan UKM harus berkinerja baik dan patuh perundangan,” pungkas Yuana. (kontan).

Efek Aturan Rumah Subsidi Cuma Sesaat JAKARTA - Pemerintah ingin kualitas rumah subdidi ditingkatkan. Sebab, sekarang, banyak rumah subsidi yang tidak bisa langsung dihuni. Meresponsnya, Direktur Keuangan dan Treasury Bank Tabungan Negara (BTN), Iman Nugroho Soeko, mengatakan bahwa beberapa pengembang masih menunggu pemberlakuan aturan tersebut.. “Mereka takut kalau ternyata bangunan tidak sesuai. Soal aturan itu berdampak ke produksi dan kredit rumah murah BTN, menurut saya cuma sementara. Seketika pe-

merintah menerbitkan aturan teknisnya, permasalahan bakal selesai,” tegasnya, Jumat (9/3). Dari sudut pandang pengembang, Direktur PT Bintang Energi Lestari, Ishak, mengaku tidak masalah jika nanti pemerintah menerbitkan aturan teknis terkait perbaikan kualitas rumah subsidi. “Sebagai pengembang, kami harus memberanikan diri untuk produksi rumah murah. Kalau masih berpikir dua kali, potensi bisnis akan lewat,” tandasnya. (kontan)

Pekan Depan Rupiah Lanjutketan Pelemahan JAKARTA - Sentimen dari Amerika Serikat (AS) masih mendominasi pergerakan rupiah. Kurs tengah rupiah di pasar spot pada Jumat (9/3) menguat 0,14 persen menjadi Rp13.797 per dolar AS. Namun, selama sepekan, rupiah tercatat melemah 0,29 persen. Ekonom PermataBank, Josua Pardede, mengatakan, rupiah cenderung melemah pada pekan kemarin karena pelaku pasar mengantisipasi hasil rapat Federal Open Market Committee (FOMC) pada 22 Maret

2018 dengan proyeksi suku bunga AS naik 25 basis poin. Josua memproyeksikan, pergerakan rupiah pada Senin (12/3) mendatang akan bergerak di rentang Rp13.700-Rp13.800 per dolar AS. Rupiah menunggu kepastian persetujuan tarif impor aluminium dan baja oleh parlemen AS. “Minggu depan, rupiah masih bakal melemah lantaran permintaan dolar AS tinggi jelang rapat FOMC. Kemungkinan, rupiah berada di rentang Rp13.700-Rp13.850 per dolar AS,” pungkasnya. (kontan)

Regulator Harus Lindungi Nasabah

KONTAN

 Data Pemegang Kartu Kredit Rawan Bocor JAKARTA, TRIBUN - Aksi pencurian data nasabah bank tampaknya marak lagi. Menurut sumber Kontan (media ekonomi Kompas Gramedia, Red), ada korban yang mengaku data pribadinya di sebuah bank dimiliki oleh orang yang tak punya otoritas. Sang korban, yang tidak bersedia identitasnya dibeberkan, bercerita bahwa data-datanya di kartu kredit Bank Rakyat Indonesia (BRI) telah diketahui oleh orang lain. Bahkan, kepada korban, orang itu mengaku sebagai pegawai BRI. Kejadian berlangsung pada awal Februari 2018 manakala korban mendapat telepon dari si pengaku pegawai BRI. Dalam pembicaraan, ia diberi tahu oleh pelaku telah memperoleh hadiah berupa vocer senilai Rp10 juta. Kemudian, oknum tersebut menyebutkan semua data rahasia korban secara lengkap dan benar, meliputi nama lengkap, tanggal lahir, dan nama ibu. Padahal, sepengetahuannya, data-data itu bersifat rahasia dan tidak boleh disebarluaskan. “Saya mulai curiga dan membantah semua verifikasi dari penelepon walaupun data tersebut benar,” ungkapnya, barubaru ini. Selang panggilan pertama, muncul lagi telepon dari orang yang mengaku sebagai atasan si penelepon pertama. Lagi-lagi, ia bertanya menggunakan mo-

Kami berharap, regulasi atau sistem verifikasi data dapat ditinjau lagi demi keamanan dan kenyamanan nasabah. dus yang sama dalam verifikasi data. Namun, semua pertanyaan orang itu tetap ditolak oleh korban. Merasa curiga, korban memutuskan menghubungi Call Center BRI dan menceritakan kejadian tadi. Pihak BRI menyatakan bahwa sebelumnya memang pernah ada kasus serupa. BRI lantas menyarankan kepada korban untuk segera memblokir kartu kredit sebagai langkah antisipasi. Setelahnya, “teror” tersebut pun hilang. Hal yang sama dialami oleh Joe. Februari 2018, ia mendapat modus identik tatkala terdaftar sebagai nasabah satu bank besar di Indonesia. Data kartu kreditnya berhasil diketahui oleh orang yang mengaku petugas bank. Joe menerima telepon dari pelaku yang berniat memverifikasi semua data. Belum sampai obrolan berakhir, oknum itu tiba-tiba menutup sambungan. “Saya

melaporkannya ke bank terkait sekaligus memblokir kartu kredit,” ungkapnya. Menurut para korban, tidak seharusnya data nasabah yang bersifat rahasia bisa bocor kepada pihak nonbank. Sebab, berbagai risiko bisa timbul, semisal penyalahgunaan indentitas ataupun pencurian transaksi kartu kredit. “Kami ingin ada tindak lanjut berupa perlindungan dari regulator menyoal kasus tersebut. Kami berharap, regulasi atau sistem verifikasi data dapat ditinjau lagi demi keamanan dan kenyamanan nasabah,” papar Joe diamini oleh sang korban pertama. Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan BRI, Bambang Tribaroto, menjelaskan, pihaknya sekalipun tak pernah memberikan data kepada siapapun melalui media apapun. “BRI tak pernah meminta data rahasia nasabah, baik tiga digit angka di belakang kartu kredit maupun one time password melalui telepon, SMS, atau email,” tegasnya. Ia menduga kebocoran data nasabah bisa terjadi karena beberapa faktor, antara lain, transaksi online, penggunaan kartu kredit saat melakukan transaksi di mesin EDC, atau melalui social engineering. “Kami minta kepada nasabah untuk lebih berhati-hati dalam mendaftarkan akun atau ketika bertransaksi di e-commerce,” pungkasnya. (kontan)


TRIBUN BIZ 3

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Penjualan Perdana Mulai 16 Maret 2018  Galaxy S9 dan S9 Plus Resmi Hadir di Indonesia JAKARTA, TRIBUN - Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan Samsung Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus di Indonesia. Di Tanah Air, Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus hadir dalam tiga warna pilihan, yakni Midnight Black, Coral Blue, dan Lilac Purple. Presiden Samsung Electronics Indonesia, Jae Hoon Kwon, menyatakan, peluncuran Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus di Indonesia untuk memperkuat eksistensi perusahaan. Apalagi, tahun lalu, Samsung punya pangsa pasar 48 persen di ranah ponsel dalam negeri. “Kehadiran Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus menjawab kebutuhan generasi sosial dalam berkomunikasi. Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus mem-

ISTIMEWA

RESMI HADIR - Artis Dian Sastrowardoyo memamerkan Samsung Galaxy S9 pada gelaran Mobile World Congress di Barcelona,

Spanyol, beberapa waktu lalu. Duo Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus resmi hadir di Indonesia.

Market Line

Traveloka Promo Offline di Yogyakarta JAKARTA - Sejak awal Februari 2018, Traveloka memasang serangkaian instalasi di berbagai lokasi di DIY dan Medan, Sumatera Utara. Inisiatif itu sengaja didesain untuk berintegrasi dengan lingkungan serta mengandung pesan kontekstual Dikemas menggunakan tampilan visual nan unik, Traveloka mengajak war-

ga Kota Yogyakarta dan sekitarnya serta Medan keluar dari rutinitas keseharian. Traveloka mengajak mereka piknik bersama orang-orang terdekat. Traveloka juga menawarkan kode promo khusus untuk beragam produk di setiap lokasi instalasi tersebut. Head of Marketing Traveloka, Dannis Muhammad, mengungkapkan, promo via

instalasi merupakan cara perusahaan untuk merangkul pasar yang lebih luas sekaligus berinovasi dari kegiatan pemasaran konvensional. “Kami ingin menjadi lebih dekat dengan pasar lewat cara yang berbeda. Di Traveloka, kami selalu mengedepankan inovasi dalam menghadirkan layanan terbaik bagi pelanggan,” jelasnya, Jumat (9/3). (kontan)

XL Siapkan Layanan Berbasis Fiber Optik

ANTARA

JAKARTA - Mulai kuartal II-2018, PT XL Axiata Tbk (XL) akan menggelar layanan Triple Play. Triple Play adalah layanan berbasis fiber optik bagi pelanggan. Layanan tersebut menawarkan koneksi internet dengan fixed broadband, telepon rumah, dan siaran TV kabel. “Tahap awal pengembangan layanan Triple Play akan dipriotaskan di kota-kota besar di Pulau Jawa,” kata Presiden Direktur XL Axiata, Dian Siswarini, Jumat (9/3). Menurutnya,

pengembangan layanan Triple Play sedang dimatangkan, mulai penggelaran infrastruktur jaringan hingga pihak mitra terkait dengan konten. “Kami akan bermitra dengan pemilik jaringan infrastruktur. Jika di satu wilayah tidak ada jaringan, kami akan membangun sendiri fiber optik. Keputusan XL untuk memperluas produk layanan kepada masyarakat seiring saturasi pasar seluler di Indonesia. Kami harus mencari pasar baru untuk pertumbuhan,” tukasnya. (antaranews)

Penyalahgunaan Data Harus Diingatkan JAKARTA - Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) telah melakukan pembicaraan dengan operator telekomunikasi serta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) terkait penyalahgunaan data untuk registrasi kartu prabayar. Operator diimbau sege-

ra memberikan notifikasi kepada pelanggan yang menyalahgunakan data. Komisioner BRTI, I Ketut Prihadi, menyampaikan, dalam pembahasan itu pihaknya menekankan kepada para operator bahwa penggunaan identitas seseorang yang bukan miliknya tanpa

M a r k e t L i n eM a r k e t L i n e

hak merupakan pelanggaran hukum. “Bisa KUHP, bisa Undang-undang Administrasi Kependudukan, bisa pula Undang-undang ITE. Jadi, kami tekankan kepada para operator untuk menjaga sistem registrasi secara baik,” ujarnya, Jumat (9/3). (kontan)

perkenalkan konsep baru kamera ponsel,” ujarnya, Jumat (9/3), di Ciputra Artpreneur, Jakarta. Fitur kamera memang menjadi nilai jual Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus. Kamera keduanya berlensa dual aperture untuk memperbarui kemampuan low light dengan bukaan rana f/2.4 dan f/1.5, serta dilengkapi tangkapan video slow motion hingga 960 fps. IT and Mobile Marketing Director Samsung Electronics Indonesia, Jo Semidang, menjelaskan, generasi saat ini memangcenderung memanfaatkan banyak konten visual sebagai bahasa universal. Apalagi, media sosial semakin punya banyak pengguna. “Penjualan perdana Galaxy S9

dan Galaxy S9 Plus bakal berlangsung serentak pada 16-18 Maret 2018 di Mall Kelapa Gading 3 Jakarta Utara, Central Park Jakarta Barat, Sun Plaza Medan, dan Pakuwon Surabaya,’ tuturnya. Di Indonesia, proses pre-order Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus sudah dilakukan pada 27 Februari-5 Maret 2018. Galaxy S9, yang dibekali RAM 4GB dan memori internal 64GB, dibanderol Rp11,499 juta. “Galaxy S9 Plus dengan RAM 6GB dan memori internal 64GB, kami jual Rp12,999 juta dan Galaxy S9 Plus dengan RAM 6GB serta memori internal 256GB berharga Rp14,499 juta,” pungkas Joe. (kontan).


HOTLINE PUBLIC SERVICE 4 PEMBACA Tribun Jogja, sampaikan keluhan, juga usulan terkait pelayanan publik di sekitar Anda.

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Caranya ketik SMS dengan format: HPS (spasi) Isi keluhan, usulan atau pertanyaanlalu kirim ke

ijinya udah ada tapi belum beroperasi, padahal bisa menambah pendapatan daerah, hadewwwww.. ntar malah jadi rusak semua mesinnya hmmm..

Menanti Tambang Pasir Kulonprogo TIGA proyek besar dimiliki Kulonprogo. Dari tiga proyek tersebut semuanya ada di kawasan pesisir selatan Kulonprogo. Ketiga proyek tersebut adalah, pembangunan dermaga Tanjung Adikarto, Pabrik Pasir Besi Kulonprogo dan New Yogyakarta International Airport (NYIA). Sayang dari tiga proyek tersebut yang tampaknya benar-benar akan terealisasi adalah proyek New Yogyakarta International Airport. Setidaknya, pembebasan lahan sudah nyaris semuanya kelar dan bahkan pemerintah pusat menargetkan bandara baru ini sudah harus beroperasi pada pertengahan 2019. Yang menjadi menarik, dari ketiga proyek tersebut, proyek pembangunan NYIA justru paling belakang muncul ke permukaan. Sementara pasir besi dan dan Tanjung Adikarto sudah jauh lebih dulu muncul. Untuk Dermaga Tanjung Adikarto yang diharapkan akan menjadi pintu keluar masuk kapal-kapal besar untuk melaut progres pembanguannya terkendala tehnis. Ombak besar dan sedimentasi menjadikan proses pembangunan bandara ini harus break dan menunggu kajian dan tentu pendanaan. Proyek terakhir yang justru paling dipertanyakan kejelasannya adalah tindak lanjut dari tambang pasir besi. Proyek ini bahkan sempat tenggelam dengan hiruk pikuk proses pembangunan bandara NYIA yang memang menjadi proyek strategis nasional. Publik bahkan menjadi ingat adanya rencana tambang pair besi di Kulonprogo ini setelah Pemda DIY memanggil PT Jogja Magasa Iron (JMI) selaku investor yang akan mengoperasikan tambang terbesar di DIY ini. Jika pemda DIY tak memanggil PT JMI, mungkin publik lupa jika di Kulonprogo pernah ada wacana pembangunan pabrik pasir besi. Terkatung-katungnya proyek ini membuat pemkab Kulonprogo meradang. Pasalnya, sejak 2008, pemkab Kulonprogo sudah secara all out berusaha membantu agar proyek ini segera terlaksana. Langkah Pemkab Kulonprogo untuk mensuport PT JMI ini bukannya tanpa sebab. Jika tambang pasir besi ini beroperasi, maka Pemkab Kulonprogo berpotensi memperoleh pemasukan Rp60 miliar per tahun dari operasional tambang ini. Belum lagi, serapan tenaga kerja di proyek ini tentu sangat membantu Pemkab Kulonprogo. Namun apa harus dikata, hingga saat ini, proyek ini belum juga ada kejelasan. Beruntung, pekan ini Pemda DIY telah memanggil PT JMI untuk meminrta kejelasan dari proyek tersebut. Hasilnya, Pemda DIY mendapat jaminan jika proyek tersebut akan segera beroperasi setelah masalah internal di PT JMI diselesaikan. PT JMI menargetkan permasalahan internal ini akan selesai sebelum 24 April tahun ini. Setelah masalah internal tersebut selesai, maka barulah PT JMI akan melakukan pembangunan konstruksi untuk pembuatan pabrik. Dengan kondisi tersebut, maka dengan estimasi pembangunan konstruksi, pabrik pasir besi ini paling cepat akan beroperasi pada 2021. Meski lama, namun kita semua berharap pabrik tersebut bisa segera beroperasi. Apalagi jika selanjutnya Tanjung Adikarto juga segera menyusul. Tentu ini sesuai dengan harpaan Sultan bahwa Yogya yang sebelumnya membelakangi laut akan segera ramah dan menjadikan laut sebagai halaman depan. (***)

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo MANAJER PRODUKSI REDAKSI: Ibnu Taufik Juwariyanto MANAJER LIPUTAN: Sulistiono EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo STAF REDAKSI: Herman Darmo, Setya Krisna Sumargo, Ibnu Taufik Juwariyanto, Baskoro Muncar, Sulistiono, Agus Wahyu Triwibowo, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah Hendy Kurniawan,Ikrob Didik Irawan, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Obed Doni Ardianto, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo REPORTER: Siti Ariyanti, Rento Ari Nugroho, Gaya Lutfiyanti, Agung Ismiyanto, Yudha Kristiawan, Pradito Rida Pertana, Amalia Nurul Fathonaty, Hening Wasisto, Riezky Andhika Pradana, Victor Mahrizal, Hari Susmayanti, Hamim Thohari, Kurniatul Hidayah, Septiandri Mandariana, Ikrar Gilang Rabbani PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN: Panji Purnandaru, Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Rendika Feri Kurniawan KULONPROGO: Singgih Wahyu Nugraha BANTUL: Susilo Wahid Nugroho MAGELANG: Azka Ramadhan KLATEN: Angga Purnama TATA WAJAH & GRAFIS: Suluh Prasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIAT REDAKSI: Fembri Nugroho BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360:GENERAL MANAGER: Febby Mahendra Putra NEWS PRODUCTION MANAGER: Ade Mayasanto NEWS MANAGER: Yuli Sulistiawan EXECUTIVE EDITOR: Ignatius Prayoga PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Agus Nugroho PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN: Rosa Dharmasari MANAJER IKLAN: Rosa Dharmasari MANAJER KEUANGAN: Ridwan Mulyatno MANAJER PSDM/UMUM: Edy Utama MANAJER SIRKULASI: Edy Utama MANAJER PROMOSI: Sunu Mahata MANAJER PERCETAKAN: Supriyono ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 25.000/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

Jalan Jenderal Sudirman No 52 Yogyakarta

tribunjogja@gmail.com

082325485004

Kami akan mencarikan jawaban dan tanggapan dari pihak yang berkompeten di bidangnya. Misalnya tentang jalan rusak, pasar kumuh, layanan air, listrik, infrastruktur, administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik dan lainnya. Mari jadikan daerah kita selangkah lebih baik.

Bisa juga melalui surat ke alamat,Redaksi HPS Tribun Jogja,

Atau bisa juga kirim email ke

GRAFIS/FAUZIAHRAKHMAN

SKCK untuk Melamar Kerja TRIBUN, saya ingin membuat SKCK untuk melamar pekerjaan. Syarat-syaratnya apa saja ya? +62821457463xxx SURAT Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang diterbitkan Polri melalui fungsi Intelkam kepada seseorang pemohon/warga masyarakat untuk memenuhi permohonan dari yang bersangkutan atau suatu keperluan karena adanya ketentuan yang mempersyaratkan. SKCK memiliki masa berlaku sampai dengan 6 (enam) bulan sejak tanggal diterbitkan. Jika telah melewati masa berlaku dan bila dirasa perlu, SKCK dapat diperpanjang oleh yang bersangkutan. Adapun tata cara mendapatkan SKCK baru : 1. Membawa surat pengantar dari kantor kelurahan tempat domisili pemohon. 2. Membawa fotocopy KTP/SIM sesuai dengan domisili yang tertera di surat pengantar dari kantor kelurahan. 3. Membawa fotocopy Kartu Keluarga. 4. Membawa fotocopy akta kelahiran 5. Membawa pas foto terbaru dan berwarna ukuran 4×6 sebanyak 6 lembar. 6. Mengisi Formulir Daftar Riwayat Hidup yang telah disediakan di kantor Polisi dengan jelas dan benar.

7. Pengambilan sidik jari oleh petugas. Memperpanjang masa berlaku SKCK : 1. Membawa lembar SKCK lama yang asli/ legalisir (maksimal telah habis masanya selama 1 tahun) 2. Membawa fotocopy KTP/SIM. 3. Membawa fotocopy Kartu Keluarga. 4. Membawa fotocopy akta kelahiran 5. Membawa pas foto terbaru yang berwarna ukuran 4×6 sebanyak 3 lembar. 6. Mengisi formulir perpanjangan SKCK yang disediakan di kantor Polisi. Catatan : Polsek tidak menerbitkan SKCK untuk keperluan : – Melamar /melengkapi administrasi PNS / CPNS. – Pembuatan visa/ eperluan lain yang bersifat antar-negara. - Polsek/Polres penerbit SKCK harus sesuai dengan alamat KTP/SIM pemohon. Terkait PP 60 tahun 2016 yang mengatur tentang kenaikan biaya pembuatan SKCK, perlu diinformasikan ke masyarakat bahwa sebelumnya penerbitan dikenakan Rp10 ribu, maka per 6 Januari 2017 naik menjadi Rp30 ribu.(nto)

PEWARISAN secara hukum adalah peralihan kepemilikan atas harta benda orang yang telah meninggal dunia kepada ahli warisnya. Ahli waris adalah orang yang berhak menerima harta warisan yang ditinggalkan oleh pewaris. Dalam hukum, ada ahli waris berdasarkan hubungan darah dan perkawinan serta ahli waris karena wasiat. Ahli waris berdasarkan hubungan darah dan perkawinan meliputi anak atau keturunannya, sedangkan ahli waris berdasarkan hubungan perkawinan adalah istri atau suami pewaris. Kalau ahli waris berdasarkan wasiat, pengertiannya adalah orang yang ditunjuk oleh pewaris dalam surat wasiat. Keturunan anak hanya akan tampil mewaris menggantikan kedudukan orangtuanya yang telah meninggal dunia dengan besar bagian warisan sesuai besar bagi-

Gol A B O AB

WB PRC 13 79 96 115 112 118 18 30

an anak. Pembagian warisan kepada ahli waris berdasarkan hubungan dan perkawinan otomatis terjadi manakala pewaris tidak meninggalkan surat wasiat. Pada prinsipnya, pewaris bebas memberikan hak miliknya kepada ahli waris jika memang termuat dalam surat wasiat. Jika tidak, maka pembagian kepada ahli waris anak dan istri/suami adalah sama besar. Seandainya ada tiga anak dan seorang istri, maka bagiannya adalah 1/3. Anak, baik laki-laki maupun perempuan, punya hak sama. Jika suami telah meninggal dunia sebelum warisan orangtuanya dibagi dan dia punya dua anak, maka anaknya tampil mewaris menggantikan ayahnya dengan besar bagian tetap 1/3 dibagi dua anaknya. Terkait harta warisan yang telah beralih kepemilikan, ahli waris berhak melakukan apapun terhadap harta tersebut sesuai kesepakatan para pihak. (nto) E Imma Indra Dewi, S.H, MHum Staf Pengajar FH UAJY

TC 23 16 11 10

Gol A B O AB

WB 30 24 20 13

TRIBUN, saya mau tanya, apa ada jasa pembuatan SIM masal? Saya ingin buat SIM soalnya. Terima kasih. +6281478527xxx PERLU kami tekankan, bagi masyarakat kota Yogya yang ingin membuat Surat izin Mengemudi (SIM) agar datang secara mandiri ke Satuan penyelenggaraan administrasi (Satpas) SIM baru Polresta Yogyakarta. Polresta Yogya tak pernah mengagendakan pembuatan SIM secara massal. Semua pemohon SIM baru sesuai aturan yang ada langsung datang sendiri untuk mendaftar dan mengikuti proses mulai dari registrasi sampai dengan uji kompetensi. Dalam SIM massal kerap kali ada sejumlah tes yang dihilangkan. Misalnya, tanpa adanya praktik berkendara. Akibatnya, banyak pemegang SIM yang tak taat dan bisa membaca rambu-rambu lalu lintas yang ada di jalanan. Ketidak tahuan itu berdampak pada banyaknya pelanggaran lalu lintas yang dilakukan para pengendara bermotor. Saya pastikan di Polresta Yogyakarta tak ada SIM massal. Para pencari SIM harus melalui berbagai tahapan tes seperti kesehatan, teori, praktik yang meliputi keseimbangan dan cara mengendarai yang benar.(nto) Kompol Dwi Prasetyo Kasatlantas Polresta Yogyakarta

Polda DIY

Beda Ahli Waris Hubungan Darah dan Ahli Waris Wasiat TRIBUN, saya mau tanya. Apa bedanya ahli waris berdasarkan hubungan darah dan ahli waris berdasarkan wasiat? Mohon penjelasannya. Terima kasih. +6285748472xxx

Ingin Ikut SIM Massal

Gol A B O AB

Cara Bikin Akta Kematian SIANG Tribun, membuat akta kematian bagaimana ya caranya? Mohon bantuannya, terima kasih. +628564847xxx BERIKUT syarat-syarat pengurusan akta kematian : 1. Mengisi formulir pelaporan kematian satu lembar 2. Keterangan kematian asli dari RS/ Puskemas 3. Keterangan kematian asli dari kelurahan (Saksi diisi dan tandatangan, dilampiri fotokopi saksi) satu lembar 4. Keterangan kematian asli dari RT/RW

(Bagi yang meninggal di rumah) satu lembar 5. Keterangan kematian asli dari Puskesmas (Bagi yang meninggal di rumah) satu lembar 6. Fotokopi KTP yang meninggal satu lembar 7. Fotokopi KK yang meninggal (kalau yang meninggal kepala keluarga, harus pisah KK dulu) satu lembar 8. Fotokopi pelapor/ahli waris satu lembar 9. Fotokopi KK pelapor/ahli waris satu lembar. (nto) Disdukcapil Kota Yogyakarta

Antrean Paspor Bisa via Aplikasi HP TRIBUN cara bikin paspor gimana ya? Terima kasih +6285786242xxx UNTUK melakukan proses pembuatan paspor, berikut yang harus dilakukan : 1. Pemohon mengunduh aplikasi Antrean Paspor di Play Store 2. Pemohon wajib melakukan registrasi dan validasi dengan mengisi semua kolom registrasi 3. Pemohon membawa bukti layanan Antrian Paspor dan menunjukkan kepada petugas pada saat pengajuan di Kantor Imigrasi 4. Pemohon datang 15 menit sebelum jadwal

WB PRC 40 0 30 0 19 0 21 0

TC 1 2 4 0

Gol A B O AB

WB PRC 0 9 0 15 0 23 0 13

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

antrian dengan membawa persyarat yakni Akte Kelahiran, KK, KTP Sebagai catatan, pemohon dapat membatalkan permohonan antrean dua hari sebelum jadwal kedatangan. Selain itu, Kantor Imigrasi berhak menolak permohonan jika persyaratan yang disampaikan tidak sesuai. Selain dengan mengunduh aplikasi di ponsel berbasis Android, pemohon juga dapat melakukan registrasi di website antrian. imigrasi.go.id. Kasubsi Informasi Keimigrasian, Retno Dewi Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

WB PRC PLMA 29 17 31 0 31 31 9 2

04:27 WIB 11:52 WIB 14:57 WIB 17:59 WIB 19:08 WIB

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

STASIUN BERANGKAT

Bogowonto

22.00 20.35 20.57 08.57 20.00 08.00 07.00 18.35 17.45 09.08

STASIUN BERANGKAT 17.10 Lempuyangan 15.30 Lempuyangan 14.30 Lempuyangan 18.00 Tugu

Malabar

11.25 21.28 00.30 20.08 08.08 23.32

STASIUN BERANGKAT 14.00 Lempuyangan 18.58 Lempuyangan

Logawa

Lempuyangan

14.34

Lempuyangan

01.12 01.05 03.32 06.45 16.30 08.55

Argowilis Sri Tanjung

STASIUN BERANGKAT Eks Tugu 16.02 Eko Lempuyangan 07.15

Krakatau

Lempuyangan

22.06

Malabar

Tugu Tugu Tugu Lempuyangan

02.06 07.30 20.45 01.35

Lempuyangan

07.45

17.00 05.30 09.10 12.15 18.00 07.35 09.57 11.05 14.45 20.15

07.15 10.40 14.00 19.40 05.15 09.25 12.10 13.00 16.10

05.15 16.10 05.50


JOGJA REGION SLEMAN-BANTUL

5

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Harus Kontrol saat Bermedsos Pemilu Lima Kotak Jadi Tantangan Bagi PPK dan PPS SLEMAN, TRIBUN - Triyono, seorang petugas PPK terpilih dari Kecamatan Imogiri, Bantul menjadi diantara anggota PPK yang dituntut netral saat beraktifitas di media sosial (medsos). Menimang konsekuensi PPK dan PPS yang sejak awal diminta untuk netral, Triyono siap memenuhi instruksi KPU tentang penjagaan sikap di media sosial. “Saya punya media sosial, lumayan aktif. Tapi, karena saya sudah resmi jadi anggota PPK, saya sadar harus bersikap netral. Saya setuju instruksi KPU agar setiap petugas PPK menjaga sikap di medsos agar netral,” ujar Triyono ditemui disela sesi pembekalan KPU Bantul. Triyono yang telah menjadi petugas Pemilukada saat pemilihan kepala daerah beberapa waktu lalu, pun menyadari medsos berpotensi menimbulkan dampak besar terhadap iklim dunia politik, terlebih menjelang pemilu saat ini. Diketahui, Komite Pemilihan Umum (KPU) Bantul melakukan pengambilan sumpah janji dan pembekalan kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) terpilih dilakukan di Hotel Ros In Bantul, Jumat (9/3) siang. Ada 51 PPK dan 225 PPS yang diambil sumpah janji. Jumlah ini sesuai standar yang ditentukan, yaitu tiga tenaga PPK tiap kecamatan (Bantul 17 kecamatan) dan tiga PPS tiap desa (Bantul 75 desa). Pembekalan yang dilakukan KPU menjadi penanda mereka mulai bekerja. Hadir pada acara pengambil-

STORY HIGHLIGHT zz Triyono, seorang

petugas PPK dari Kecamatan Imogiri Bantul menjadi diantara anggota PPK dituntut netral saat beraktifitas di medsos. zz KPU Bantul dan Sleman Kukuhkan anggota PPK dan PPS. zz Ketua KPU Sleman, Ahmad Shidqi menjelaskan, pemilu 2019 merupakan tantangan baru bagi KPU dan juga PPK dan PPS. an sumpah janji dan pembekalan petugas KPU Bantul, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Bantul, beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) beserta seluruh PPK dan PPS. Ketua KPU Bantul, Muhammad Johan Komara berpesan, agar para petugas PPK dan PPS bekerja sesuai ketugasannya. Menilik PPK dan PPS sebagai satu bagian terpenting dalam proses persiapan Pemilu 2019, Johan meminta mereka menjaga sikap netral. “Petugas PPK dan PPS harus netral dari dalam hati. Juga terlihat netral di mata orang lain, termasuk saat beraktifitas di media sosial (facebook, twitter, instagram). Artinya saat beraktifitas di media sosial harus bijak dan tidak menimbulkan prasangka (tak netral) dari orang lain,” kata Johan. Aktifitas yang dimaksud Johan ini tak melulu pada postingan foto atau status seseorang kaitannya dengan Partai

Politik (Parpol) tertentu semata. Lebih dari itu, komentar bahkan like juga harus diperhatikan dan tak boleh berkesan tak netral. Optimistis Kerja Profesional Hal serupa juga dilakukan KPU Sleman yang melantik 51 PPK dan 258 PPS di Grha Vidi, kemarin. Mengenakan pakaian setelan putih hitam, para PPK dan PPS tersebut diambil sumpah untuk bekerja berintegritas, profesional dan netral. Ketua KPU Kabupaten Sleman, Ahmad Shidqi menjelaskan, pemilu 2019 mendatang merupakan tantangan baru bagi KPU dan juga PPK dan PPS, karena merupakan pemilu serentak atau biasa disebut pemilu lima kotak. Akan ada lima kotak suara untuk anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten juga pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden pada Pemilu 2019 mendatang. Selain itu, Shidqi menjelaskan, jumlah PPK yang pada pemilu lalu masing-masing kecamatan berjumlah lima orang, kini hanya menjadi tiga orang. Meski begitu, ia optimistis PPK maupun PPS dapat bekerja secara profesional. “Berdasarkan UU Nomor 8 Tahun 2017, Pemilu 2019 nanti serentak sehingga disebut pemilu lima kotak. Kerumitan dalam pelaksanaan pemilu pasti akan semakin banyak muncul,” ujarnya. Shidqi pun menjelaskan, pelantikan ini merupakan titik awal pelaksanaan Pemilu 2019. Selanjutnya, sederet tugas pun telah menanti para PPK dan PPS. (app/sus)

SUMPAH JANJI - Pengukuhan PPK dan PPS Bantul di Hotel Ros In Bantul, Jumat (9/3) siang.

TRIBUN JOGJA/SUSILO WAHID N

Panwaslu Pantau Aktifitas PPK dan PPS PETUGAS PPK dan PPS menjadi satu diantara pihak yang rentan dijadikan sebagai alat untuk menyita perhatian Parpol guna meraup suara lebih banyak. Menyadari kondisi ini, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Bantul akan melakukan pengawasan. “Prinsipnya Panwaslu mengawasi ja-

lannya pemilu, lalu melapor dan menindak jika ada pelanggaran. Petugas PPK dan PPS ini juga bisa melakukan pelanggaran saat proses pemilu,” kata Ketua Panwaslu Bantul, Supardi. Media sosial diamini Supardi menjadi sarana rentan menjadi alat bagi Parpol atau pihak-pihak tertentu dalam meng-

ambil simpati masyarakat. Oleh sebab itu, Panwaslu juga memantau Media Sosial terkait potensi terjadi pelanggaran oleh petugas PPK maupun PPS. “Kalau petugas PPK maupun PPS terbukti melakukan aktifitas media sosial mengarah pada kepentingan Parpol tertentu, pasti diproses,” katanya. (sus)


JOGJA REGION KULONPROGO-GUNUNGKIDUL

6

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Tiga Titik Tanah Longsor Terjadi di Perbukitan Menoreh KULONPROGO, TRIBUN - Tiga titik tanah longsor terjadi di kawasan perbukitan Menoreh Kulonprogo pada Kamis (8/3) malam. Meski sempat mengganggu aksesibilitas masyarakat, tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Peristiwa tanah longsor itu, antara lain di Kecamatan Samiga-

luh dan Girimulyo. Bukit setinggi 15 meter dan panjang 20 meter di Pedukuhan Puyang, Desa Purwoharjo, Kecamatan Samigaluh mengalami ambrol dan menutup sebagian badan jalan utama penghubung Purworejo-Kulonprogo. Material longsoran ini juga membuat licin permukaan jalan dengan

kemiringan bidang sekitar 45 derajat tersebut. Warga harus berhati-hati saat melintas agar tak terpeleset. Rumah milik Mukidal terancam peristiwa itu, karena berlokasi di bagian atas bukit. Jarak rumah dengan lokasi longsoran tinggal beberapa meter, sehingga rawan longsor lagi.

“Saya berharap, bisa segera dibangun talud atau bronjong supaya lebih aman,” kata Mukidal, Jumat (9/3). Adapun di Girimulyo, longsor terjadi di wilayah Desa Jatimulyo, yakni di Karanggede dan Jalan Tanggulangin yang merupakan bekas areal penambangan batu andesit.

Namun begitu, tak ada dampak kerusakan yang ditimbulkan. Kasi Perencanaan Rehabilitasi dan Konstruksi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kulonprogo, Eko Susanto mengatakan, pihaknya sudah merespon tiga laporan bencana tersebut. Untuk tanah longsor di Puyang, pem-

bersihan material yang menutup jalan dilakukan Pemerintah DIY, karena statusnya jalan provinsi. Alat berat sudah dikerahkan apda Jumat kemarin, untuk membersihkan jalan. “Demikian di Jatimulyo, material yang menutup jalan setempat juga sudah tertangani,” kata dia. (ing)

Anjani Diminta Uang Saweran Berdalih Untuk Buka Segel Penutupan Karaoke Hotel Orchid GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Nama Kepala Dinas Satpol PP Kabupaten Gunungkidul dicatut pelaku penipuan. Pelaku mengatasnamakan Kepala Satpol PP, Dwi Warna, untuk meminta sejumlah uang kepada manajemen Hotel Orchid Gunungkidul dengan alasan biaya syarat pembukaan segel tempat karaoke di hotel tersebut. Hal tersebut diketahui dari rekaman gambar klarifikasi antara kepolisian dan Satpol PP Gunungkidul dengan Manajemen Hotel Orchid di Hotel Orchid, Jalan Baron, Desa Mulo, Playen, Gunungkidul, Rabu (7/3) lalu, terkait pencatutan nama Kepala Satpol PP tersebut. Manajer Hotel Orchid, Anjani mengaku, menerima pesan singkat dan ditelepon seseorang yang mengatasnamakan Dwi Warna. Orang tersebut meminta uang saweran se-

STORY HIGHLIGHT zz Nama Kepala Dinas

Satpol PP Kabupaten Gunungkidul dicatut pelaku penipuan. zz Kepala Satpol PP Gunungkidul, Dwi Warna, membantah tudingan bahwa dirinya meminta sejumlah uang kepada manajemen Hotel Orchid. zz Pemkab Gunungkidul akan menindak tegas kepada pelaku usaha hiburan di Kabupaten Gunungkidul yang tak memiliki izin usaha. besar Rp4 juta dengan dalih pinjaman dan uang buka segel karaoke Orchid. “Dia meminta uang Rp4 juta, alasannya meminjam dan untuk buka segel tempat

Ancam Tutup Paksa Hiburan Malam Ilegal PEMKAB Gunungkidul akan menindak tegas kepada pelaku usaha hiburan di Kabupaten Gunungkidul yang tak memiliki izin usaha. Dari puluhan tempat hiburan, hanya ada dua yang memiliki izin. Kepala Dinas Perizinan, Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DPMPT) Gunungkidul, Irawan Jatmiko mengatakan, baru ada dua usaha hiburan di Gunungkidul yang memiliki izin, sisanya tak memiliki izin alias ilegal. Lokasi hiburan berizin ada di Grogol, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo dan di Ledoksari, Wonosari. “Sisanya banyak yang belum melengkapi perizinan,” ujar Irawan, Jumat (8/3). Irawan mengatakan, pemkab juga akan bersikap tegas terhadap tempat-tempat hiburan malam yang beroperasi tanpa izin atau ilegal. Misalnya, yang telah dilakukan pemkab dengan

melakukan penutupan tempat hiburan malam di kawasan Hotel Orchid, Mulo, Kecamatan Wonosari. “Penutupan karaoke di Orchid menjadi titik awal penertiban tempat hiburan di Gunungkidul,” ujarnya. Pihaknya pun akan berkoordinasi lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akan dilakukan guna menginventarisasi lokasi-lokasi tempat hiburan malam ilegal. Kepala Satpol PP, Dwi Warna mengaku, siap menertibkan tempat hiburan malam tak berizin. Selama ini, katanya, masih banyak tempat usaha ilegal, terutama di kawasan pesisir. “Rekomendasi OPD akan menjadi dasar bagi Satpol PP untuk melangkah. Kami segera berkoordinasi dan mendata seluruh tempat hiburan. Yang tak ada izin akan kami tertibkan,” ujarnya. (rfk)

karaoke,” ujar Anjani, dalam rekaman gambar yang direkam petugas Satpol PP Gunungkidul. Uang tersebut ditransfer ke rekening bank atas nama Supriyanto. Tanpa merasa curiga, Anjani pun mentransfer uang sebesar Rp1 juta kepada oknum pelaku penipuan tersebut. Setelahnya, pihak Hotel Orchid pun mencopot segel penutupan tempat karaoke di hotel itu. Nama Dwi Warna pun tersebar dan menjadi buah bibir di kalangan masyarakat terkait sejumlah uang yang diminta pelaku penipuan tersebut. Kepala Satpol PP Gunungkidul, Dwi Warna, membantah tudingan bahwa dirinya meminta sejumlah uang kepada pihak manajemen Hotel Orchid. Terlebih untuk membuka segel tempat karaoke. Ia menyertakan sejumlah bukti, baik berupa nama nomor rekening bukan atas nama dirinya, nomor telepon yang berbeda, dan rekaman suara telepon pelaku yang diklaim tak mirip dengan suara dirinya. “Saya tak pernah meminta uang sepersen pun kepada pihak Orchid. Apalagi untuk membuka segel karaoke. Jelas ini oknum tidak bertanggung jawab,” ujarnya. Dwi mengaku, sudah mengklarifikasikan masalah ini kepada kepolisian, manajemen Hotel Orchid. Ia juga mengklarifikasikan masalah ini kepada Sekretaris Daerah Gunungkidul. “Saya tadi juga dipanggil Sekda, terkait masalah ini. Saya katakan itu bukan saya. Saya sudah kantongi buktibukti kuat. Sudah jelas itu ulah penipu,” ujarnya. Dwi menegaskan, pihak Orchid diminta melengkapi perizinan atas tempat karaoke tersebut. Kalaupun tidak, pihaknya akan tetap melakukan penutupan terhadap tempat karaoke yang belum berizin tersebut. (rfk)

TRIBUN JOGJA/SINGGIH WAHYU NUGRAHA

APRESIASI - Ketua Parampara Praja DIY, Mahfud MD, saat kunjungan audiensi di Ruang Menoreh, Sekretariat Daerah Kulonprogo, Jumat (9/3/2018).

Mahfud MD Salut Konsep Pendidikan Karakter KULONPROGO, TRIBUN - Ketua Parampara Praja DIY, Mahfud MD mengapresiasi, konsep pendidikan karakter yang digagas Pemerintah Kabupaten Kulonprogo. Menurutnya, konsep tersebut bisa dilaksanakan secara lebih luas. Hal ini diungkapkannya saat kunjungan audiensi di Ruang Menoreh, Sekretariat Daerah Kulonprogo, Jumat (9/3). Menurutnya, secara nasional belum ada konsep baku soal pendidikan karakter dan hal ini layak dikembangkan untuk diaplikasikan secara lebih luas. Tak hanya di lingkup Kulonprogo ataupun DIY, namun juga wilayah lainnya. “Secara nasional, kita belum

punya pendidikan karakter itu apa. Sedangkan di sini (Kulonprogo) sudah ada formatnya. Tinggal dikembangkan saja,” kata Mahfud. Dengan pengembangan tertentu disertai variasi pada bagian-bagiannya, konsep pendidikan karakter itu bisa lebih jauh dikembangkan. Pada saatnya nanti, katanya, bisa saja konsep tersebut dipakai secara lebih luas. “Dikasih variasi sana-sini, sehingga bisa dipakai dan dikembangkan lebih luas,” ujarnya. Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo menyebut, Ketua Parampara Praja DIY mengapresiasi konsep pendidikan karakter dengan modul implementatif itu sebagai konsep yang baik.

Dirinya pun telah menyerahkan file berisi penjelasan konsep tersebut. Hasto mengungkapkan, keinginannya agar konsep keistimewaan DIY bisa membawa kesejahteraan dan perubahan dalam kehidupan amsyarakat. Artinya, ada perubahan yang sifatnya mendasar, semisal karakter yang perlu jadi titik berat perjuangan. Dengan sokongan Dana Keistimewaan (Danais), penerapan pendidikan karakter kedepannya bisa menjadi peninggalan yang lebih fundamental dan sustainable, serta bisa mengubah mindset. “Mudah-mudahan ini bisa jadi masukan yang baik untuk pemegang kebijakan di tingkat provinsi,” kata Hasto. (ing)

Pesisir Pantai Masih Rawan Konflik Karena Persaingan dan Izin Menangkap Ikan

Badingah Tandatangani MoU Tiga Daerah Nelayan Kawasan pesisir Pantai Selatan Kabupaten Gunungkidul dinilai masih rawan terjadinya konflik. Konflik terjadi diantara nelayan, mulai sabotase kapal hingga pembakaran kapal yang dipicu masalah persaingan dan pelanggaran izin menangkap ikan.

H

AL tersebut dikatakan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Gunungkidul, Khairudin. Pihaknya mencatat sejumlah kasus konflik antarnelayan. Diantaranya pada 2007 lalu, adanya pembakaran kapal nelayan. Konflik lain terjadi pada 2017 lalu, dimana rumpon milik nelayan disabotase nelayan lain, dengan cara memotong tali pengingat sehingga alat penangkap ikan hanyut. “Banyak konflik yang terjadi di kalangan nelayan di pesisir selatan, tapi memang tak terekspos. Ini menjadi catatan bagi kami untuk segera bertindak,” ujar Khairudin, seusai acara MOU antartiga daerah Pawonsari, Gunungkidul, Wonogiri dan Pacitan, Kamis (8/3). Lanjut Khairudin, konflik ini terjadi karena munculnya persaingan dalam hal penangkapan ikan, sehingga terjadi unsur sabotase antarnelayan. Banyak nelayan yang melanggar batas daerah yang diizinkan untuk menangkap ikan. “Banyak nelayan dari luar daerah tanpa izin. Padahal,

izinnya cuma ke pemerintah desa setempat, tapi kenyataannya aturan ini belum ditaati nelayan,” kata Khairudin. Wilayah rawan konflik ini terjadi di daerah Wonogiri, Pacitan dan Gunungkidul.

Nelayan di wilayah tersebut belum memiliki koordinasi yang baik, sehingga rawan menimbulkan potensi konflik. Untuk mengantisipasinya, perlu ada koordinasi diantara ketiga pemkab di wilayah Gunungsewu. Selain membahas untuk peningkatan hasil di bidang perikanan dan kelautan, masalah konflik antar nelayan yang perlu dibicarakan. “Ini perlu dijadikan perhatian bersama, agar tak

ada konflik yang terjadi di kemudian hari,” ujarnya. Sejumlah langkah pun ditempuh, misalnya menyusun program magang nelayan antardaerah, kerja sama di bidang kelautan dan perikanan, dan penandatanganan nota kesepakatan antara ketiga daerah. Bupati Gunungkidul, Badingah mengatakan, penandatangan MoU bidang kelautan dan perikanan ini dibutuhkan untuk bersi-

nergi antarketiga daerah, sehingga dapat meningkatkan sektor perikanan dan kelautan di tiga daerah. Sebelumnya, juga sudah ada kerja sama di bidang lain, semisal pendidikan, kesehatan hingga pariwisata. “Kita memiliki satu visi dan berada di satu kawasan, jadi kerja sama tersebut butuh ditingkatkan, terutama untuk upaya menyejahterakan masyarakat,” kata Badingah. (rendika ferri k)

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI

MELAUT - Sejumlah nelayan dan kapal nelayan di Pantai Baron.


JATENG SQUARE 7

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Polisi Masih Memburu Pelaku Pembuangan Dua Bayi di Solo

Bayi Dilan dan Bayi Dimas Banyak yang Ingin Mengadopsi KASUS pembuangan bayi terjadi dua kali dalam sepekan di Kota Solo. Pertama pada Selasa (27/2) dini hari di Jl Ir Juanda, Jebres, dan di pelataran belakang Puskesmas Krembyongan, Kadipiro, Banjarsari pada Senin (5/3) pagi.

K TRIBUN SOLO.COM/CHRYSHNA PRADIPHA

BAYI DILAN - Kepala Bidan Klinik Bhayangkara Polresta

Solo, Evi Imawati, merawat bayi Dilan, Senin (5/3) pagi.

endati polisi tengah memburu di pembuang bayi, ada kisah dari Klinik Bhayangkara Polresta Solo, tempat keduanya kini dirawat. Kepala Bidan Klinik Bhayangkara Polresta Solo, Evi Imawati, menyebutkan, kedua bayi banyak diminati para orang tua. “Yang pertama bayi Dilan (sebutan untuk bayi ditemu-

kan di Jebres) banyak dikunjungi sejak tiba dirawat di klinik,” katanya kepada TribunSolo.com, Jumat (9/3) siang. Tak hanya itu, lanjutnya, bayi Dimas, sebutan untuk bayi yang ditemukan di Puskesmas, juga banyak diminati untuk diadopsi. Nantinya, proses pengadopsian bayi dapat diangsungkan dengan dinas

terkait seperti Dinas Sosial Kota Solo. Namun, hingga kini pihaknya masih menunggu pelimpahan dari kepolisian yang tengah gencar memburu pelaku pembuang bayi. Evi Imawati, mengatakan, bayi berinisial Dimas sempat dirawat di RS Kasih Ibu. “Dirawat pada Senin-Selasa (5-6/3) lalu karena tidak mau minum, karena (tubuhnya) menguning juga,” ujarnya. Usai dirawat inap selama dua hari, kata dia, bayi

tersebut pulang dari rumah sakit dan dirawat di Klinik Bhayangkara untuk diistirahatkan. Kondisinya bayi berusia sekitar sepekan itu pun membaik meski tali pusarnya belum lepas. Ia sudah bisa minum susu formula dan bisa menangis keras “Saat ini beratnya naik menjadi 2.600 gram dari 2.400 gram, panjangnya 48 sentimeter,” ungkap dia. Adapun pihaknya menunggu proses penyelidikan kasus dugaan pembuangan bayi yang tengah

ditangani Polsek Banjarsari. “Kita tetap menunggu pelimpahan dari Polsek ke Dinsos (Dinas Sosial), kita ikuti menunggu Polsek Banjarsari,” ujarnya. Sementara, Kapolresta Solo, Kombes Pol Ribut Hari Wibowo, menegaskan, kasus penemuan bayi menjadi perhatian serius kepolisian. “Sekitar sepekan ini ada dua kasus penemuan bayi, kita akan gencar lakukan penyelidikan agar si pelaku cepat ditemukan “ ungkapnya.(Tribun Solo/CHRYSHNA PRADIPHA)

Sumudi Bunuh Ibu Kandungnya  Polres Kebumen Masih Dalami Dugaan Pelaku Sakit Jiwa KEBUMEN, TRIBUN -- Entah setan apa yang merasuk Sumudi (35), warga Desa Bocor, Kecamatan Buluspesantren, Kebumen, Jawa Tengah. Dia gelap mata sehingga tega memenggal kepala Sutarmi (50), ibu kandungnya. Sutarmi pun tewas dalam kondisi leher putus setelah disabet parang oleh anak pertamanya itu, Jumat (9/3) siang. Peristiwa memilukan itu terjadi di pematang sawah Desa Bocor sekira pukul 13.00 WIB. Kapolres Kebumen AKBP Arief Bahtiar langsung datang ke lokasi kejadian, memimpin jalannya olah tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan petugas Inafis Polres Kebumen dan Polsek setempat. AKBP Arief Bahtiar mengungkapkan kasus tersebut masih didalami. Termasuk melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi di lapangan. Saat ini pelaku masih

Korban datang minta uang kepada ibunya. Oleh ibunya tidak dituruti. Korban minta uang 500 ribu. Selanjutnya korban dibunuh oleh Sumudi. Jumadi Saksi Mata dikejar oleh polisi. Informasi dari para tetangga korban, pelaku pernah mengidap penyakit gangguan jiwa. “Kemungkinan bahwa pelaku mengalami gangguan jiwa akan kami selidiki lebih lanjut,” papar AKBP Arief Bahtiar. Setelah dilakukan evakua-

si oleh Polres Kebumen dan PMI, jenazah korban dibawa ke RSUD Kabupaten Kebumen. Polisi masih mendalami kasus pembunuhan ibu oleh anak kandung di Desa Bocor, Kecamatan Buluspesantren, Kebumen, Jawa Tengah. Termasuk melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi di lapangan. Minta uang Seorang saksi, Jumadi (49), tetangga korban Sutarmi (50), mengatakan awal mula kejadian, pelaku Sumudi (35) datang meminta uang kepada ibunya. Karena tidak dituruti, akhirnya pelaku menebas leher ibunya memakai parang. Parang itu dimasukkan Sumudi ke dalam tas ranselnya. “Korban datang minta uang kepada ibunya. Oleh ibunya tidak dituruti. Korban minta uang 500 ribu. Selanjutnya korban dibunuh oleh Sumudi,” kata Jumadi yang mengetahui persis kejadian itu.(Tribun Jateng)

Mobil Bak Terbuka Bawa 25 Orang Jatuh ke Jurang BANYUMAS, TRIBUN- Peristiwa kecelakaan tragis yang melibatkan mobil bak terbuka bermuatan orang kembali terjadi. Mobil jenis itu sebetulnya tak direkomendasikan untuk memuat penumpang manusia, terlebih dalam jumlah banyak. Mobil L 300 bernomor polisi R 1872 HD yang dikemudikan Toni (37), warga Desa Kalisalak, Kedungbanteng terperosok ke jurang sedalam sekira 25 meter, di Desa Windujaya Kedungbanteng, Jumat siang (9/3). Padahal, bak terbuka mobil itu penuh penumpang manusia. Mobil itu mulanya membawa rombongan berisi 25 warga Desa Kalisalak yang menumpang di bak belakang. Mereka hendak memenuhi undangan hajatan (kondangan) ke Desa Melung. Dengan penumpang sebanyak itu, jelas kendaraan itu kelebihan daya tampung. Nahas saat sampai di medan tanjakan Desa

Windujaya, kendaraan dengan muatan lebih itu tak kuat melaju naik. Gagal menanjak, mobil itu pun bergerak mundur mengikuti arah gravitasi hingga terguling ke jurang sedalam sekira 25 meter dengan kemiringan sekitar 30 derajat. “25 penumpang ikut terjun ke jurang tersebut,” kata Komandan Tagana Banyumas Adi Candra, Jumat (9/3) Tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan tersebut. Seluruh korban kemudian dievakuasi ke Klinik Naja Shafana. 7 korban di antaranya bahkan harus dirujuk ke Rumah Sakit Islam Purwokerto karena menderita luka berat. Polisi bersama warga dan relawan sempat kesulitan mengevakuasi kendaraan itu karena posisi kendaraan cukup dalam di dasar jurang. “Karena sulit, akhirnya direkomendasikan ditarik pakai mobil derek,” katanya.(Tribun Jateng/aqy)

ANTARA FOTO/ALOYSIUS JAROT NUGROHO

PEMANGKASAN PAJAK UMKM-Seorang perajin membuat batik di Jotangan, Bayat, Klaten, Jawa Tengah, Jumat (9/3). Pemerintah berencana memangkas Pajak Penghasilan (PPh) Final bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang beromzet maksimal Rp4,8 miliar dalam setahun dari sebelumnya satu persen menjadi 0,5 persen.

Wali Kota Solo Kritisi Wacana Pemotongan Gaji PNS SOLO, TRIBUN - Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo mengkritik wacana pemerintah pusat memotong gaji aparatur sipil negara (ASN) sebesar 15 persen. Rudy menilai, pemotongan tersebut terlambat bila diterapkan kepada ASN, terutama yang memasuki masa pensiun sebab tak efektif. “Menurut saya kalau

PNS Mesum Diturunkan Pangkatnya SOLO, TRIBUN- Oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Solo yang tertangkap basah selingkuh pada than 2017 akhirnya dijatuhi hukuman penurunan pangkat selama 3 tahun. “Yang bersangkutan dijatuhi hukuman diturunkan pangkatnya selama tiga tahun,” kata Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Solo Rakhmat Sutomo kepada TribunSolo.com, Jumat (9/3).

Hal itu, kata Rakhmat akan berdampak ke penyesuain gaji dan tunjangan yang diterima oknum ASN tersebut. Keputusan ini diambil setelah Pemkot menggelar sidang yang dilakukan oleh tim pemeriksaan bersama (rikma), terdiri Sekretaris Daerah (Sekda), Inspektorat, Asisten Administrasi Umum, Bagian Hukum, serta jajaran BKPPD. Tim rikma bekerja berdasarkan surat keputusan (SK) wali kota.

“Dan catatan pelanggaran ini kan akan tetap menempel ke si oknum, sampai pensiun akan tetap ada caatatannya si A pernah melangar ini, B pernah ini, jadi ya pesan saya jangan coba-coba main-main seperti itu,” kata Rakhmat. Oknum ASN tersebut diketahui berbuat mesum bersama seseorang di sebuah hotel pada jam kerja September 2017 lalu.(Tribun Solo)

Asri Nurdiana

Mama Zaman Now

TRIBUN JATENG

MENJADI perempuan, terutama Ibu di zaman now tentu tantangannya berbeda dengan zaman dahulu. Bukan menyatakan di zaman sekarang lebih sulit. Hanya saja, saat ini sosok seorang Ibu harus lebih cerdas dalam menyikapi berbagai perkembangan yang tumbuh begitu cepat di lingkungan. Satu di antaranya adalah di bidang teknologi. Itulah yang membuat Asri Nurdiana (33), ibu dua anak tersebut merasakan suatu tantangan ketika perannya dalam mendidik anak yang masuk di dalam ruang lingkup zaman now. Dirinya pun se-

cara tidak langsung pun harus mampu menjadi sosok “mama” zaman now tersebut. “Karakteristik kids zaman now itu satu di antaranya adalah reaksi mereka yang begitu cepat, spontan, dan moody. Itu bisa dilihat dari media sosial. Cara mereka memberikan komentar tentang sesuatu yang tidak disukai maupun disukai, seakan tidak tersaring (ter-filter),” ucap dosen Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Diponegoro (Undip) Semarang itu kepada Tribun Jateng, Jumat (9/3). Karena itu, dia pun harus pandai membuat sebuah sistem dalam mendidik kedua anaknya Acadya Nabilah Hasna dan Danesh Naqeeb Rahadian. (Tribun Jateng/dse)

membuat kebijakan itu mbok ya jangan disamaratakan. Tetapi harus proporsional,” ujarnya, Jumat (9/3). Menurut Wali Kota Rudy, mestinya kebijakan itu berlaku hanya khusus ke ASN yang masih berusia 34 tahun dan berumur maksimal 40 tahun. Apabila diterapkan ke ASN

yang berumur di atas 50 tahun, maka menurutnya hal tersebut sangat tak efektif. “Jadi kalau ASN generasi muda, saya setuju. Kalau ASN yang tinggal satu tahun masa kerja, buat apa juga toh,” kata Rudy. Wali Kota Solo itu pun mengimbau kepada pemerintah pusat agar kebijakan itu berpihak kepada seluruh ASN.

“Jadi jangan justru membebani abdi negara. Jumlah tersebut saya rasa besar,” jelasnya. Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah ( BKPPD) Kota Solo, Rakhmat Sutomo menambahkan untuk pemberlakuan kebijakan itu memang harus melihat usia ASN. (Tribun Jateng/Ahm)


SNA NAP N P SHOT 8

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Berbagi ala Warung Shodaqoh

S

IANG itu, Jumat (9/3), ratusan orang mengantre di depan Gedung Agung, Yogyakarta. Mereka berjajar dengan tertib menuju satu pusat ke tenda bongkar pasang dengan spanduk bertuliskan ‘Warung Shodaqoh’. Di dalam tenda, beberapa orang meracik nasi, sayur, sambal dan lele goreng yang kemudian dibungkus dan diberikan kepada orang yang mengantre cuma-cuma. Seorang penggiat Warung Shodaqoh, Dede Budiarti menjelaskan, Warung Shodaqoh sudah empat tahun ini berkegiatan berbagi kepada sesama yang membutuhkan dengan memberikan

nasi bungkus gratis kepada kaum duafa. “Ada tiga tempat Warung Shodaqoh di Yogyakarta ini,” ucapnya. Warung inisiatif dari Yuniana Oktoviati ini pertama kali berdiri di Jalan Gedongkuning. Warung ini buka setiap hari Jumat antara pukul 11.00-1400 WIB. “Biasanya untuk yang di Malioboro ini menyediakan 200-250 nasi bungkus. Sedang ditempat yang lain sekitar 150 nasi bungkus,” ujar Dede. Berbagi ala Warung Shodaqoh kemudian menginspirasi bagi sebagian orang. Ada yang kemudian berzakat melalui Warung Shodaqoh. (bad)  FOTO: BRAMASTO ADHY


G S SIPI 9

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Hubungan Problematis Romantis HUBUNGAN tak selalu penuh canda tawa dan bahagia selamanya. Ada kalanya, hubungan yang terjalin penuh drama dan juga kebingungan. Setidaknya hal itulah yang ingin coba diungkapkan Maudy Ayunda dan Teddy Adhitya lewat lagu yang mereka tulis bersama, “We Don’t”. Sudah sejak lama Maudy Ayunda ingin bekerja sama dengan Teddy Adhitya. Dan saat kesempatan tersebut datang, tidak butuh waktu lama untuk keduanya membangun chemistry

musik. “She is super smart. Dan waktu ketemu untuk ngobrolin lagu ini, ternyata kita sama-sama sudah mikirin ide yang sama. Jadi semuanya ngalir aja pas nulis lagunya,” ungkap Teddy yang merasa tidak menemukan kendala apapun dalam merampungkan lagu “We Don’t”. Senada dengan Teddy, Maudy pun merasakan kenyamanan yang serupa dari kolaborasi ini. “Aku dan Teddy tuh orangnya sangat lyrical. Di

lirik lagu ini ada kata ‘Still Water’ yang intinya ingin menggambarkan cermin. Dan untuk mendapatkan kata-kata itu kita kayak susah banget. Karena, kita berdua sama-sama maunya pakai kata-kata poetic di dalam lagu ini,” papar Maudy. Lagu ini sendiri menceritakan tentang dysfunctional relationship yang mungkin dihadapi banyak pasangan. Sebuah hubungan yang bisa dibilang menyenangkan, namun ketika keduanya tengah menghadapi masalah, masing-masing dari

mereka memiliki caranya tersendiri untuk mengekspresikan masalahnya. “Lagu ini menceritakan sebuah hubungan yang bisa berada dalam kekacauan tapi juga terasa menyenangkan dalam waktu bersamaan. Jika diibaratkan dalam air tenang, pasangan ini bisa saling melihat refleksi mereka masing-masing, tapi ketika air hujan datang, airnya jadi beriak dan kacau. Tapi karena keduanya saling menerima ‘kegilaan’ masing-masing, jadi pasangan ini selalu setia menunggu hujan itu reda agar bisa saling

mencintai lagi,” jelas Teddy. Lagu yang kaya akan lirik puitis ini diaransemen oleh Alam Urbach dan Teddy Adhitya. Dengan nuansa musik akustik yang organik, lagu ini mampu memberikan gambaran hubungan problematis tapi masih menemukan sisi romantis dalam sebuah hubungan. Maka, tidak mengherankan ketika lagu ini dipilih Maudy sebagai single kedua dari album terbarunya “Oxygen”. (ari/wly)

JEPRIMA

MAUDY AYUNDA

FOTO-FOTO: INSTAGRAM

PERBANYAK GAYA BERCINTA Hampir sebulan dinikahi oleh Rangga Ilham Suseno, pedangdut Selvi Kitty (24) belum ada tanda-tanda dirinya sudah berbadan dua.

B

ELUM ada tanda-tanda hamil, dikarenakan Selvi mengaku usai rayakan pernikahannya, ia dan Rangga belum sempat lakukan 'malam pertama'. "Kita enggak malam pertama. Karena capek kan abis nikah. Nah kita lakuin 'malam pertama' pas di Bali. Jadi habis nikah besokannya kita langsung ke Bali honeymoon," kata Selvi Kitty. Selvi mengatakan bahwa ia menyerahkan semuanya kepada Tuhan YME, mengenai momongan. Ia hanya bisa berdoa dan berusaha agar cepat mendapatkan anak dari pernikahannya bersama Rangga. "Aku sih pengennya langsung dapat anak. Cuma balik ke Allah ya, kalau dikasih yaudah," ucapnya. Bintang film 'Hongkong Kasarung'

itu mengaku sudah sering bertanya-tanya kepada teman-temannya, mengenai gaya berhubungan intim, untuk menentukan jenis kelamin ketika ia berusaha untuk mendapatkan momongan. "Nanya-nanya juga sudah. Semua gaya aku lakuin supaya dapat anak laki-laki. Sudah pakai gaya ini, gaya itu semua sudah gue lakuin. Tapi balik ke Allah Uda waktunya dikasih yaudalah, kalau enggak ya udah," jelasnya. Lanjut Selvi, ia mengaku terus berusaha bersama Rangga. Terlebih ketika bulan madu di Bali, Selvi menegaskan bahwa ia selalu ingin tidur bersama sang suami, dikarenakan suasana yang nyaman dan adem. "Pastinya di Bali tuh bawaannya mau bobo bareng mulu pas bulan madu," ujar Selvi Kitty.(ari/wly) Kitty.(ari/wly)

Cari Pria Baik

INSTAGRAM

VEBBY PALWINTA

VEBBY Palwinta, tidak mau mulukmuluk dalam menentukan kriteria kekasih idaman. Hal yang paling penting, sang kekasih nantinya harus bisa berbaur dengan keluarga besarnya. "Maunya yang baik, yang welcome sama keluarga itu yang penting," kata Vebby. Selain itu, Vebby juga mengaku luluh dengan pria yang rajin beribadah. Menurutnya pula, kekasihnya tak harus dari kalangan dunia hiburan. "Yah Allah ngasih ke aku yang mana saja yang penting yang terbaik buat aku yah ya sudah begitu. Enggak menentukan mana-mananya gitu," ujarnya. (han/wly)

SELVI KITTY

Susah Akting "KESULITANNYA, ya kang Sule bercanda terus. Ada adegan di mana aku mesra sama dia, harus tataptatapan muka sama dia, aduh coba bayangin tatap muka kang Sule, suka bikin ketawa,"kata Selvy. Begitulah kata aktris sekaligus pedangdut, Selvi Kitty ketika cur curhat mengenai proses syuting film barunya berjudul Hongkong Kasarung di Senayan City, Jakar Jakarta kemarin. Selain sulit beradu peran dengan komedian ternama, Sule yang selalu membuatn membuatnya tertawa saat melakukan syut syuting, mantan personel Duo Wa Walangsangit itu juga kesulitan untuk berbicara bahasa Sunda dengan logat khas orang Sunda. Padahal diakuinya, Selvi Kit Kitty merupakan orang yang lahir dan besar di Tasikmalaya, Jawa Barat. Menurut sutradara film tersebut, logat Selvi Kitty ketika awal-awal proses pembuatan, kurang mrepre mrepresentasikan perempuan Sunda, seh sehingga Selvi Kitty harus berlatih dialek Sunda-nya kembali. Sebagaimana diketahui, Selvi Kit Kitty berperan sebagai Lis, gadis desa yang diperebutkan oleh Sule dan Uus dalam film Hongkong Kasarung yang akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia, pada 15 Maret 2018 mendatang. mendatang.(ari/wly)

DIRECT POINTS l SELVI INGIN CEPAT PUNYA ANAK l MALAM PERTAMA DI BALI l MAUNYA TIDUR TERUS BARENG SUAMI l SELALU TERTAWA SAAT SYUTING BARENG SULE

JEPRIMA WD

NATASHA WILONA

Ogah Nikah Muda BINTANG sinetron Natasha Wilona (19) mengaku belum memikirkan atau memiliki target untuk menikah di usianya yang masih muda. Hal tersebut mengingat hubungan asmaranya dengan artis peran Verrel Bramasta (21), sudah cukup serius dan sering mengumbar kemesraan mereka di media sosial. "Aku sih enggak ada target untuk saat ini menikah muda. Karena aku lagi sibuk mikirin masa depan," kata Natasha Wilona. Wanita yang akrab disapa Wilo ini menjelaskan, ia akan memikirkan mengenai pernikahan, ketika persiapan masa depannya sudah siap dan mentalnya juga siap menyandang status istri. "Yah masa depan dulu deh. Pelan-pelan pikirin itu

(nikah)," ucapnya. Wilo menambahkan, ia juga terbiasa untuk tidak mudah bosan dengan kekasihnya, meskipun berpacaran selama bulanan dan atau tahunan. "Kalau aku sih selalu harapannya yang terbaik. Kalau aku sih dari dulu ya kalau hubungan tuh nggak yang, sengaja kayak sebentar-sebentar sudah bosen," ungkapnya. Lanjut Wilo, mengenai hubungannya dengan Verrel, bintang sinetron 'Siapa Takut Jatuh Cinta' itu pastinya ingin yang terbaik kedepannya. "Kalau bisa sih dari awal semua orang pengen hubungannya sudah serius, kalau berjodoh bisa sampai pelaminan," ujar Natasha Wilona. (ari/wly)


INTER-NASIONAL 10

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Trump Bertemu Kim Akhir Mei  Keputusan yang Dianggap Sangat Ajaib

Donald Trump

Kim Jong Un IST

WASHINGTON DC, TRIBUN - Dua Korea telah melakukan pertemuan resmi pada awal pekan ini. Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menjamu delegasi dari Korea Selatan di Pyongyang, Senin (5/3/2018). Tiba di Washington DC setelah menyelesaikan kunjungan ke Korea Utara, delegasi Korea Selatan membawa kabar baik. Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyatakan kesediannya untuk bertemu dengan Kim Jong Un pada Mei 2018. Pertemuan tersebut akan membahas kesepakatan penghapusan senjata nuklir dari Semenanjung Korea. “Saya berbicara kepada Presiden Trump mengenai pertemuan kami dengan pemimpin Kim Jong Un. Dia berkomitmen untuk melakukan denuklirisasi,” kata Penasihat Keamanan Nasional Korea Selatan Chung Eui Yong, di Gedung Putih, Kamis (8/3/2018). “Kim berjanji, Korea Utara akan menahan diri dari tes nuklir atau rudal lagi,” ucapnya. Menurut keterangan Chung, Trump menghargai komitmen Kim dan akan bertemu dengannya pada Mei untuk mencapai kesepakatan denuklirisasi permanen. Juru bicara Gedung Putih Sarah Sanders mengonfirmasi, Trump akan menerima undangan untuk bertemu dengan Kim Jong Un pada tempat dan waktu yang akan ditentukan. “Kami menantikan denuklirisasi Korea Utara. Sementara itu, semua sanksi dan tekanan maksimal harus tetap ada,” katanya. Trump tidak muncul bersama Chung. Namun, keduanya sempat membuat kejutan di ruang pers Gedung Putih dengan berjanji akan mengeluarkan pengumuman besar. Sebelumnya, dua Korea melakukan pertemuan pertama sejak Kim berkuasa pada akhir 2011. Kedua belah pihak sepakat untuk mengadakan perte-

Saya berbicara kepada Presiden Trump mengenai pertemuan kami dengan pemimpin Kim Jong Un. Dia berkomitmen untuk melakukan denuklirisasi. Chung Eui-yong Penasihat Keamanan Korsel muan tingkat tinggi pertama selama satu dekade terakhir pada April 2018. Drastis Keputusan Trump setuju bertemu Kim sangat mengejutkan bahkan ajaib.Tak ada yang mengira Trump mengambil ‘keputus-

an drastis’ ini karena hanya sehari sebelumnya, Menteri Luar Negeri AS, Rex Tillerson, mengatakan pembicaraan langsung antara perwakilan kedua negara ‘tidak mungkin bisa digelar dalam waktu dekat’. Pernyataan Tillerson sangat bisa dipahami karena skala permusuhan antara Washington dan Pyongyang begitu besar dan memburuk dalam beberapa bulan terakhir, sehingga hampir mustahil ada pertemuan langsung antara para pejabat tinggi AS-Korea Utara, apalagi pertemuan langsung antara Trump dan Kim Jong-un. Enam bulan lalu, Trump mengancam akan ‘membumihanguskan Korea Utara jika berani mengancam AS’. Banyak pihak yang khawatir dengan ancaman Trump, termasuk Haksoon Paik, guru besar dan peneliti di Sejong Institute, yang menggambarkan ancaman itu ‘sama sekali belum pernah terjadi sebelumnya’. (kompas.com/tribunnews)

Akan Jadi Pertemuan Bersejarah ADA pertanyaan besar mengapa Trump sekarang setuju bertemu dengan Kim Jong Un. Tersebut. Di akun Twitter -medium yang sering ia pakai untuk mengumumkan kebijakan resmi AS- ia hanya menulis bahwa ‘Kim Jong Un membahas soal denuklirisasi dengan perwakilan Korea Selatan’. Tak sekadar pembekuan program nuklir, tapi soal penghentikan sama sekali program tersebut, tulis Trump. Ditulis pula bahwa dalam periode ini tidak ada uji rudal oleh Korea Utara. “Ada kemajuan besar tapi sanksi masih berlaku hingga dicapai kesepakatan. Pertemuan (dengan Kim Jong Un) sedang disiapkan,” kata Trump. Trump bukan politisi murni dan tak punya sama sekali pengalaman diplomatik, yang membuat ‘pandangan dan pendekatannya menjadi tidak biasa’. Latar belakangnya adalah pengusaha. Namun bisa jadi pertemuan brakhir tanpa hasil. Salah satu alasannya adalah sikap atau posisi Kim Jong Un yang tak bisa diandalkan. Janji atau komitmen yang sudah dikeluarkan dengan mudah akan dilanggar jika Kim Jong Un tidak mendapatkan hal yang diinginkan di meja perundingan. Namun Jika kendala teknis bisa diatasi, maka pertemuan langsung antara Trump dan Kim Jong-un tak diragukan lagi akan menjadi pertemuan bersejarah. (kompas.com/bbc)


TRIBUN BUFFER 11

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Pemberi Rokok Orangutan Minta Maaf

Jaga-jaga Hadapi Bajing Loncat zz Sambungan Hal 1

BANDUNG, TRIBUN - Deni Junaedi (27), warga Jalan Gempol Sari, Kota Bandung, tak pernah mengira tindakannya memberi rokok kepada orangutan di Kebun Binatang Bandung, Minggu (4/3) lalu ternyata berbuntut panjang. Ia harus menjalani pemeriksaan di polisi sebagai tersangka. “Waktu itu saya datang bersama keluarga, sekitar pukul 12.00. Ada pengunjung lain yang baru keluar (dari kandang orangutan). Waktu itu saya lihat dia (orangutan bernama Ozon) sudah dalam keadaan merokok,” ujar Deni ketika ditemui di Polrestabes Bandung, Jalan Merdeka, Jumat (9/3). Ia mengaku kaget melihat orangutan bisa merokok layaknya manusia. Deni dan keluarganya hanya bisa tertawa saat melihat pola prilaku Ozon. Bahkan, Ozon sampai menghabiskan rokok di tangannya kemudian membuang puntungnya. “Iya, dia ngerokok sampai habis. Tiba-tiba dia menghampiri kami (jaraknya sekitar 3 meter) dan menyodorkan tangannya ke arah kami. Saya mikir mungkin minta rokok lagi. Awalnya nggak saya kasih,” ujar Deni. Namun, Ozon tetap menyodorkan tangannya kepada Deni dari kejauhan. Lamakelamaan, Deni tergerak memberikan sebatang rokok. “Mungkin mau merokok.

Tanpa pikir panjang saya reflek, keluarkan rokok menyalakan dan melemparkan kepada dia. Saya lihat di sekitar kandang tidak ada larangan, tidak ada sekuriti. Saya nggak sadar ada pengunjung lain bawa kamera,” ujar Deni. Tak dinyana, video rekaman Deni yang sedang melemparkan rokok viral di media sosial. Kemudian Deni datang sendiri ke Polrestabes Bandung sebagai bentuk pertanggungjawaban. “Saya datang ke sini untuk mempertanggungjawabkan perbuatan saya. Kepada seluruh warga Indonesia termasuk pencinta hewan, saya meminta maaf,” ujar Deni. Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengatakan proses pemeriksaan terhadap Dedi akan terus dilakukan. Namun, polisi tidak menahan Dedi. “Prinsipnya Polda serius tanggapi masalah ini, termasuk kasus serupa di Taman Safari, Bogor, yaitu pengunjung memberi miras pada hewan. Pelakunya diproses,” kata Agung. Kapolda mengimbau masyarakat untuk menjaga etika saat berkunjung ke kebun binatang atau tempat lainnya. Tambah CCTV Pengelola Kebun Binatang Bandung berencana menambah kamera CCTV untuk meningkatkan pengawasan terhadap pengunjung. “Kami

akan menambah CCTV di titik-titik tertentu,” kata Marketing Komunikasi Kebun Binatang Bandung, Sulhan Syafii, ketika ditemui di Kantor Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jabar, Jumat. Saat ini, Kebun Binatang Bandung memiliki enam CCTV yang dipasang di area tertentu. Dua di antaranya dipasang di gerbang masuk dan gerbang keluar. Rekaman CCTV di gerbang masuk dan keluar itu, kata Sulhan Syafii menjadi satu di antara barang bukti yang diamankan polisi dalam pengungkapan motif pelaku pemberi rokok pada Ozon. Selain CCTV, untuk menambah tingkat keamanan, rencananya patroli petugas keamanan juga akan ditingkatkan. Sebelumnya, Kebun Binatang Bandung menetapkan petugas kemanan berpatroli setiap dua jam. Dalam satu putaran, kata Sulhan Syafii, seorang petugas keamanan bisa menghabiskan waktu sekira 45 menit hingga satu jam. Luas areal kebun binatang sekira 14 hektare. Di setiap kandang, ada seorang keeper yang bertugas menjaga satwa. Sulhan Syafii menduga pelaku pemberi rokok melihat situasi saat pengawasan lengah, yaitu saat keeper pergi ke toilet atau saat mengambil nasi kotak untuk makan siang. (tribunjabar)

Karena dirasa kemampuam menyopirnya sudah mumpuni, maka Arek mendapatkan tugas untuk mengantarkan muatan barang dengan tujuan luar Pulau Jawa. Untuk nyopir lintas pulau, khususnya dengan tujuan Pulau Sumatra mulai tahun 2011,” katanya, Jumat (9/3). Dikisahkan, awal mula dirinya menginginkan izin kepemilikan senpi semakin kuat saat hampir menjadi korban pembegalan ketika mengantar sayur-mayur ke suatu daerah di Sumatra. Perjalanan itu tak dilakukannya sendiri melainkan beriringan dengan temantemannya. Selama perjalanan di Pulau Jawa dirinya tak menemui kendala yang berarti, tapi sesampainya di daerah Lampung barulah niatan ingin memiliki senpi untuk melindungi diri muncul. “Kejadiannya gini, saya berangkatnya rombongan saat itu, dan (truk) saya di posisi paling belakang. Saat itu nganter lombok (cabai) ke daerah Sumatra, karena nganter sayur kan harus mengejar waktu juga agar tepat waktu sampai tujuan. Nah, sampai di Lampung truk saya ditembak begal, untung hanya kena kabin belakang saja dan langsung melaju terus tidak mikir lain-lain,” ulasnya. Urus izin Lebih lanjut, seusai keja-

Subardi Sukses Dongkrak

Sisanya dijual untuk menutup biaya pembelian bibit. Patungan Melihat prospek yang cukup baik, Dirinya pun berniat untuk terus mengembangkan usaha budidaya jamur ini, terlebih belum banyak usaha budidaya jamur tiram yang ada di Gunungkidul. Usaha kepala sekolah itu pun direspon para GTT dan PTT yang juga turut mendukung pengembangan budidaya jamur. Ada sebanyak enam GTT, dan dua orang PTT di sekolah yang ikut patungan uang sebesar Rp165.000 masing-masing untuk membeli bibit. Bibit dibeli dari produsen dari Sleman dengan harga Rp2.500 per baglog. Upaya mereka pun membuahkan hasil. Jumlah bibit jamur yang dikembangkan pun terus bertambah. Hingga kini sudah ada sekitar 850 bibit yang ditanam. Setiap hari para GTT dan PTT juga turut merawat jamur tiram ini. Perawatan terhadap jamur ini pun cukup mudah dan tidak memerlukan biaya yang besar. “Hasilnya lumayan, jamur bisa dipanen 1 kg hingga 2 kg per hari, bisa panen 6 hingga 8 kali selama kurun waktu 3 hingga 4 bulan. Budidaya jamur ini pun juga tidak mengganggu proses belajar mengajar para siswa di sekolah,” ujarnya. Butuh pendampingan Jamur yang dipanen setiap harinya itu dijual kepada wali murid, warga sekitar sekolahan, serta kepada penjual sayur keliling, hingga pedagang di pasar. Saat ini hanya sebatas jamur mentah yang dijual Rp14.000 perkilogramnya. Diakuinya, honor dari GTT dan PTT di sekolah-

nya memang masih minim. Honornya hanya sekitar 20 persen dari BOS. Maka dari itu, hasil dari budidaya jamur tiram dapat menambahkan pendapatan untuk guru tidak tetap dan pegawai tetap di sekolahnya. “Honor mereka hanya didapatkan dari BOS hanya 20 persen maksimal. Padahal ada GTT yang jarak rumah dengan sekolah jauh, dan jika upahnya hanya Rp200.000 untuk uang bensin saja habis. Maka dari itu, kami harapkan dengan budidaya ini dapat menambah penghasilan mereka,” ujarnya. Kedepan pihaknya ingin bekerjasama dengan Dinas Pertanian dan Pangan untuk mengembangkan budidaya jamur tiram ini. Hal in agar usaha budidaya jamur tiram ini dapat semakin berkembang. Dirinya pun berharap agar sekolah lain juga menerapkan yang sama dilakukan di SD Jatiasri. “Kami masih membutuhkan pendampingan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan kabupaten Gunungkidul untuk membantu dalam pengembahan hasil. Misalnya pelatihan membuat olahan dari jamur tiram,” ujarnya. Salah seorang GTT Siti Utami menyambut baik adanya usaha budidaya jamur tiram ini, selain untuk media pembelajaran bagi siswa serta edukasi berupa upaya pemanfaatan limbah gergaji kayu, juga menambah penghasilanya. “Kami menyambut baik terobosan kepala sekolah untuk menambah penghasilan GTT/PTT. Alhamdullilah bisa menambah penghasilan,”katanya. (rendika ferry kurniawan)

Pemilik Harus Lulus Psikotes

zz Sambungan Hal 1

Hasilnya, sekolah memutar otak agar para GTT dan juga PTT dapat menerima upah yang layak. Salah satunya dengan membangun usaha untuk menambah pendapatan sekolah dan memberikan tambahan pendapatan untuk para guru. Sekolah membangun budidaya jamur tiram dengan memanfaatkan ruang kosong yang tak terpakai di sudut sekolah. Hasilnya pun cukup besar. Sebagian besar untuk dialokasikan kepada GTT, sisanya untuk pendapatan sekolah. Subardi, Kepala Sekolah Dasar Jatiasri, menuturkan, budidaya jamur di sekolahnya ini dilakukan sejak Juli 2017 lalu. Dirinya melihat ada ruang sekolah yang kosong antara ruang kelas dan kamar mandi belakang. Dia pun terpikirkan untuk menggunakannya sebagai tempat budidaya jamur. “Waktu itu saya menjabat sebagai kepala sekolah di sana, sekitar Juli 2017. Nah setelah saya melihat ada ruang sekolah yang tak terpakai, kenapa tidak digunakan saja untuk budidaya jamur saja. Kondisinya juga cukup lembap dan bagus untuk jamur,” ujar Subardi, Jumat (9/3). Subardi pun membawa sekitar 100 baglog (media tumbuh jamur) untuk uji coba penanaman. Upayanya ternyata membuahkan hasil. Jamur tumbuh dengan lebat. Hasil panen pertama pun cukup banyak dan dibagikan ke guru, komite dan warga sekitar sekolah.

Harga Rata-Rata Rp100 Juta zz Sambungan Hal 1

Raochmat sendiri mulai aktif menjadi anggota Perbakin sejak tahun 1989. Hingga saat ini, bakat menembak yang dimilikinya juga sudah diturunkan kepada anaknya, Almaas Rosi Nur Amalia yang menjadi atlet tembak reaksi. “Saya memang berasal dari keluarga TNI. Makanya saya ikut memiliki hobi menggunakan senjata,” katanya. Ayah dua putri ini mengaku, di dalam organisasi Perbakin kepemilikan senpi memang diperbolehkan. Terutama untuk anggota yang menjadi atlet baik cabang tembak reaksi, target mau pun olahraga berburu. Setiap orang yang ingin memiliki senpi menurutnya harus

memenuhi seluruh persyaratan yang sudah ditetapkan. Mulai dari menjadi anggota Perbakin terlebih dahulu, juga sertifikasi yang diselenggarakan oleh PB Perbakin. Setelah memiliki sertifikasi dan Kartu Tanda Anggota (KTA) calon pemegang senpi baru bisa mengajukan izin pembelian kepada PB Perbakin. Dalam pengajuan izin pembelian ini, harus dilengkapi dengan rekomendasi dari Perbakin daerah yang ditujukan kepada Polda masing-masing. Selama proses pengajuan izin di Polda ini, calon pemilik senpi harus menjalani dua kali tes psikologi dan memiliki surat keterangan dokter. Setelah seluruh persyaratan terpenuhi, Polda baru akan memberikan rekomendasi yang diajukan ke Mabes Polri. “Setelah seluruh persyaratan terpenuhi, Mabes Polri baru mengeluarkan izin. Paling ce-

zz Sambungan Hal 1

Diketahui pula, memiliki senpi sudah diatur dalam Undang-undang (UU) No.8 Tahun 1948 tentang Pendaftaran dan Pemberian Izin Pemakaian Senjata Api. Menurut data yang diperoleh Tribun Jogja dari Polda DIY, saat ini ratusan orang di DIY telah mengantongi izin kepemilikan dan menggunakan senpi. Kasi Pelayanan dan Administrasi (Yanmin) Direktorat Intelejen dan Keamanan (Ditintelkam) Polda DIY, Kompol I Nengah Lotama menjelaskan, masyarakat sipil tertentu memang dapat memiliki senpi. Namun, persyaratan yang diajukan untuk mengantongi izin tersebut tak mudah dan prosesnya panjang. Dijelaskan, pihaknya memang yang memiliki kewenangan dalam mengeluarkan izin. Meski demikian, untuk Polda DIY sendiri menurutnya hanya sebagai fasilitator terkait serangkaian tes yang akan dijalani para pemohon izin kepemilikan senpi. “Polda hanya memberikan rekomendasi saja, untuk yang mengeluarkan izin dari Markas Besar (Mabes) Polri. Jadi bukan kami yang mengeluarkan izinnya,” jelasnya, Kamis (8/3). Kepemilikan senpi meliputi tujuh macam sesuai pemohon izin, yakni izin khusus senpi, izin senpi peluru karet untuk bela diri, izin senpi peluru gas untuk bela diri, izin senpi untuk olahraga menembak target, izin senpi untuk olahraga menembak reaksi, izin senpi untuk olahraga berburu, dan izin senpi yang menyangkut instansi seperti satpam dan polsus. Beberapa hal yang harus dilampaui pemohon guna memperoleh izin yaitu harus memiliki keterampilan menembak minimal kelas III. “Syaratnya

pat izin keluar enam bulan,” jelasnya. Izin ketat Jika izin dari Mabes Polri keluar, calon pemilik senjata akan mendapatkan rekomendasi untuk pembelian senpi. Senjata ini harus dibeli melalui perusahaan yang ditunjuk oleh Perbakin untuk impor atau jual senjata. “PB Perbakin ini menujuk perusahan yang khusus untuk menjual senjata. Calon pembeli harus membeli lewat situ (perusahaan yang ditunjuk Perbakin),” ungkapnya. Di DIY sendiri, menurut Rochmat, Perbakin memperketat izin penggunaan senjata api. Setiap anggota yang akan menggunakan senpi harus memiliki surat rekomendasi sekaligus surat izin angkut senpi atau SIASA. “Kita sangat batasi dan perketat penggunaan senpi. Anggota harus memiliki SIASA dari Polda,” pungkasnya. (has)

dian itu dia meminta izin kepada pengurus perusahaan ekspedisi agar mengizinkannya membawa senpi untuk berjaga diri jika terjadi suatu hal yang tak diinginkan. Mengingat saat itu Arek kerap mengantar muatan ke Sumatra. “Setelah boleh, saya ingin beli senpi dan ternyata harus punya izin kepemilikan senpi untuk bela diri. Saat itu saya ikut tes cara mendapatkannya, tesnya itu tes psikologi, kesehatan, dan keterampilan seingat saya. Dan akhirnya bisa dapat izin itu tadi,” jelasnya. Senpi milik Arek berkaliber 9 mm dengan pelontar tenaga gas. Disinggung mengenai biaya yang dikeluarkan untuk membeli dan mendapatkan izin tersebut Arek enggan mengungkapkannya. “Yang jelas jutaan rupiah,” ucapnya. Meski telah memiliki senpi, Arek hanya membawanya saat mengantarkan barang ke daerah Sumatra saja. Sedangkan untuk pengiriman di Pulau Jawa, senpi itu jarang dibawa. Dia mengaku sempat terkena razia polisi di daerah Sumatra karena kepemilikan senpi. “Selama punya senpi hanya dibawa khusus (ketika) ke Sumatra saja. Pernah kena razia, kan saya taruh di dashboard, biar kalau ada apa-apa cepat mangambilnya. Pas di razia ya ditanyai, dan karena sudah punya izin tadi tidak diapa-apakan. Wong niatnya untuk pertahanan diri sendiri dari begal, bukan untuk kejahat-

an,” ujarnya. Ditambahkan pria asal Jawa Tengah ini, sekarang ia sudah tak pernah membawa senpinya lagi. Hal itu dikarenakan Arek sudah jarang memgantarkan muatan barang ke daerah Sumatra. Meski ia juga tak menolak jika mendapat tugas untuk mengantarkan muatan ke Sumatra. “Tahun 2013 itu sudah jarang nyopir ke Sumatra jadi nggak bawa senpi. Tapi kalau ke sana lagi paling nggak bawa senpi juga, karena sekarang sudah aman dan tidak seperti dulu lagi. Sekarang kebanyakannya nyopir di sekitaran Jawa saja,” pungkasnya. Ketat Direktorat Intelejen dan Keamanan (Ditintelkam) Polda DIY memiliki kewenangan terkait pengawasan kepada orang-orang yang memiliki izin kepemilikan senjata api (senpi). Bahkan, pihaknya tak segan-segan mengambil peringatan dengan menggudangkan senpi jika pemiliknya tak menuruti ketentuan yang berlaku. Kanit B Subdit IV Dit Intelkam Polda DIY, Kompol Suwanto S.Sos mengatakan, pihaknya melakukan pengawasan kepada para pemilik izin senpi baik yang kepentingan bela diri maupun olahraga. Menurutnya, di Polda DIY sendiri memiliki gudang untuk menyimpan senpi yang selesai digunakan para pemilik izin kategori olahraga. Pemilik senpi dapat datang ke gudang senjata untuk melakukan pembersihan

senjatanya. Selain itu, pemilik senpi juga diwajibkan melaporkan berapa jumlah peluru yang dimiliki. Hal itu dilakukan untuk mencegah digunakannya peluru untuk kepentingan tertentu dan bersifat negatif. “Untuk pengawasan senpi dilakukan secara berkala yaitu tiap tiga bulan sekali. Biasanya, sebelum masa berlaku kartu PAS pemegang senpi habis, pemegang senpi akan dikirimi surat peringatan untuk melakukan perpanjangan,” ujarnya, Jumat (9/3). Diungkapkannya pula, apabila yang bersangkutan tak menanggapi surat peringatan yang diberikan pihaknya maka akan diambil tindakan sesuai ketentuan yang berlaku. “Apabila peringatan 1 tidak ada tanggapannya, maka dikasih peringatan 2 sambil kami didatangi dan senjata akan ditarik untuk digudangkan,” katanya. Ditambahkannya, untuk senjata airsoft gun termasuk golongan senjata olahraga dan tidak diperkenankan untuk dibawa saat beraktivitas di luar. Selain itu, airsoft gun hanya boleh digunakan pada saat latihan dan pertandingan saja. “Selesai melaksanakan latihan atau pertandingan, airsoft gun harus segera masuk gudang, baik itu gudang klub atau gudang Polri. Karena jika mau membawa airsoft gun keluar harus ada surat izin angkut yang dikeluarkan oleh Sie Yanmin Polda terlebih dahulu,” pungkas Suwanto. (rid)

yang khusus harus lulus psikotes. Itu untuk memastikan pemilik izin orang yang tidak cepat gugup dan panik, tidak emosional, tidak cepat marah, dan bukan seorang psikopat,” ujarnya. “Pemohon izin juga harus mampu memegang senpi, merawat senpi dan harus lolos tes menembak. Kalau tes-tes itu biasanya diuji sama Brimob, kami juga kerja sama dengan SPN untuk melakukan tes itu,” imbuhnya. Selain itu, pemohon izin harus berkelakuan baik dan belum pernah terlibat dalam suatu kasus tindak pidana yang dibuktikan dengan SKCK. Dikatakannya pula, usia pemohon izin tersebut juga harus sudah memasuki usia dewasa namun tidak melebihi 65 tahun. 375 pemegang izin Selain beberapa syarat di atas, pemohon harus memenuhi syarat medis, yaitu sehat jasmani, tidak cacat fisik yang dapat mengurangi keterampilan membawa dan menggunakan senjata api dan berpengelihatan normal. Menurutnya, untuk di DIY sendiri saat ini telah banyak masyarakat yang memiliki izin untuk memiliki dan menggunakan senpi sesuai dengan ketentuan yang berlaku. “Kalau untuk jumlah yang punya izin di Yogyakarta ada sekitar 200 orang untuk kategori bela diri. Kalau yang punya izin untuk kegiatan olahraga sekitar 175 orang. Memang untuk di Yogyakarta kepemilikan senpi mayoritas digunakan untuk beladiri, tapi kalau yang banyak digunakan untuk kegiatan olahraga,” ujarnya. Kompol Nengah menuturkan pula, untuk izin bela diri biasanya diajukan oleh instansi terkait guna pengamanan kantor atau tempat usahanya. UU No.20 Tahun 1960 tentang Kewenangan Perizinan Senpi ada empat golongan

yang berhak memperoleh izin kepemilikan senpi. Pertama adalah pejabat di perusahaan swasta atau bank seperti presiden direktur, presiden komisaris, komisaris, direktur utama, direktur keuangan, pejabat pemerintah, menteri, ketua MPR/DPR, sekjen, irjen, dirjen, sekretaris kabinet, gubernur, wakil gubernur, sekwilda, irwilprop, ketua DPRD-I dan anggota DPR/MPR. Sedangkan untuk jajaran TNI/Polri tak semuanya memiliki izin kepemilikan senjata untuk bela diri. Meskipun dalam bertugas mereka mempunyai kewenangan menggunakan senpi yang disediakan instansi atau lebih dikenal dengan istilah organik, menurut Perkap No.18 Tahun 2015 Tentang Perizinan, Pengawasan Dan Pengendalian Kepolisian Negara Republik Indonesia/Senjata Api Non Organik. Adapun aparat yang berhak memiliki dan menggunakan senpi untuk kepentingan bela diri adalah perwira tinggi dan perwira menengah, untuk TNI serendah-rendahnya berpangkat kolonel dengan memiliki tugas khusus. Setelah itu, purnawirawan perwira tinggi dan menengah dengan pangkat terakhir kolonel yang memiliki jabatan penting di pemerintahan/swasta. “Anggota Perbakin (Persatuan Menembak Sasaran dan Berburu Seluruh Indonesia) dan masyarakat yang lulus tes kepemilikan senpi di Polda dan disetujui oleh Mabes Polri juga bisa mendapatkan izin,” ujarnya. “Biasanya kepemilikan senpinya yang peluru tajam, karet dan tembakan gas. Jenisnya kebanyakan pistol. Kalibernya juga beda, polisi biasanya kaliber 38, TNI kaliber 42 dan untuk olahraga biasanya kaliber 9 tajam. Kalau untuk pengamanan instansi, seperti punya satpam itu biasanya kaliber 32,” lanjutnya.

Tak sembarangan beli Dijelaskannya lagi, untuk mendapatkan senpi juga tak sembarangan, biasanya sudah ditunjuk mana saja pihak yang berhak memperjualbelikan senpi kepada pemohon izin. Setelah semua proses telah dilalui maka pihaknya akan mengeluarkan Izin Kepemilikan Senjata Api (IKSA) dan Penetapan Senjata Api (PAS) kepada pemohon izin sebagai tanda buktinya. “Pemohon izin biasanya dapat senpi dari hibah atau beli sendiri, nah belinya itu sesuai dengan penyedia yang ditunjuk dari Mabes. Karena di Jogja sendiri tidak ada penyedia senpi yang ditunjuk Mabes. Jadi tak bisa asal-asalan,” ujarnya. Untuk anggota Perbakin, jika senpinya tak digunakan diharuskan untuk digudangkan dan jika akan menggunakannya lagi harus disertai surat izin. Sedangkan untuk yang berizin untuk kepentingan bela diri tidak perlu digudangkan, tapi jika kondisi senpi sudah tak memungkinkan dapat juga digudangkan. “Jadi setelah dapat izin, pemohon akan diberi surat izin penggunaan yang berlaku setahun. Bisa diperpanjang juga, tapi harus tes lagi,” ulasnya. Disinggung mengenai biaya keseluruhan, pihaknya belum bisa mengungkapkan secara pasti karena setiap menjalani tes untuk memperoleh izin tidak hanya ditangani unitnya saja. Diakui pula, bahwa pihaknya hanya sebagai pihak yang mengurus masalah administrasi terkait perizinan tersebut. Namun dituturkannya, mengenai biaya pajak yang dikeluarkan pemohon izin telah diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Republik Indonesia No. 60 Tahun 2016 tentang jenis dan tarif atas jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang berlaku pada Kepolisian Negara Republik Indonesia. (rid)


12 SABTU WAGE 10 MARET 2018 22 JUMADIL AKHIR 1439 NO 2496 /TAHUN 6

Partai Berkarya Usung Tommy  Faktor Trah Soeharto Jadi Pertimbangan Utama

Ada titisan Pak Soeharto di sana, banyak masyarakat yang merindukan nuansa pembangunan ekonomi di era Pak Harto, dan figur pak Tommy ada di situ. Badarudin Andi Picunang Sekretaris Jenderal Partai Berkarya IST

JAKARTA, TRIBUN - Partai Berkarya akan mengusung Hutomo Mandala Putera atau akrab disapa Tommy Soeharto dalam Pemilihan Presiden 2019 mendatang. “Beliau salah satu putra terbaik bangsa, yang mempunyai hak untuk memimpin negeri ini,” kata Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Badarudin Andi Picunang saat dihubungi, Jumat (9/3/2018). Ia mengatakan semua kader dan pengurus sudah sepakat mengusung Tommy yang merupakan Ketua Dewan Pembina sekaligus pendiri Partai Berkarya itu. Faktor trah Soeharto juga menjadi salah satu alasan para kader menginginkan Tommy sebagai capres. “Ada titisan Pak Soeharto di sana, banyak masyarakat yang merindukan nuansa pembangunan ekonomi di era Pak Harto, dan figur Pak Tommy ada di situ,” kata Andi. Namun, Andi mengakui Partai Berkarya tidak bisa mengusung calon presiden sendiri di Pemilu 2019. Sebab, parpol atau gabungan parpol harus mengantongi 20 persen kursi DPR untuk bisa mengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden.

Sebagai partai yang baru didirikan, Partai Berkarya bahkan belum mempunyai kursi di parlemen. Oleh karena itu, menurut Andi, partainya akan menjajaki komunikasi dengan partai lain agar bisa mengusung putra bungsu Presiden Soeharto tersebut. “Nanti ada komunikasi politik dengan partai-partai yang memenuhi syarat untuk mengusung pak Tommy ya kita siap saja,” katanya. Semua Berhak Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menilai hak Partai Berkarya yang ingin mengusung Tommy sebagai calon presiden. Namun, PKS memastikan tidak akan menjadi bagian ikut mendukung rencana pencalonan Tommy Soeharto.Partai pimpinan Sohibul Iman ini telah menetapkan sembilan kadernya sebagai Capres atau Cawapres 2019. “Semua pihak punya hak untuk maju untuk dipilih dan memilih. Haknya Mas Tommy jika ingin maju dan didukung partainya. PKS telah menetapkan 9 kadernya sbg Capres atau Cawapres,” ujar Ketua DPP PKS,

Sri Sultan HB X

‘Aku Ora Ngerti’ TIDAK ada angin tidak hujan, nama Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, mendadak ramai dibicarakan dan masuk ke dalam bursa Calon Presiden (Capres) RI, untuk 2019 mendatang. Nama Sultan pertama kali dilontarkan oleh Sri Bintang Pamungkas, dengan maksud menghadang Presiden RI sekarang, Joko Widodo yang hampir dipastikan maju kembali. Namun, rupanya Sultan tidak terlalu antusias terhadap kabar tersebut. Bahkan, saat dijumpai di Kepatihan, Komplek Kantor Gubernur DIY, Yogyakarta, pada Jumat (9/3) pagi, ia enggan memberikan tanggapan. “Ora ngerti (tidak tahu) aku. Saya nggak punya tanggapan apapun. Biarin saja,” katanya. Secara gamblang, Sultan mengatakan, tidak

tahu menahu mengenai wacana yang diapungkan oleh Sri Bintang Pamungkas tersebut. Terlebih, selama ini, ia juga merasa tidak pernah dihubungi oleh pihak-pihak manapun. “Ya biarin saja, wong menghubungi aku yo ora (tidak) kok,” jelas raja Kasultanan Ngayogyakarta itu. Ketika awak media memberi pertanyaan mengenai keinginan sang raja untuk fokus membangun DIY daripada bertarung memperebutkan singgasana RI 1, Sultan tetap bergeming dan menolak memberi tanggapan apapun. “Nggak usah komentarlah, nggak usah. Saya nggak usah ngasih komentar apapun. Diam saja,” ucap orang nomor satu di DIY itu, sembari bergegas memasuki mobilnya. (aka)

RFK

Mardani Ali Sera. Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Indria Samego tidak yakin ada partai politik lama mau mendukung dan mengusung Ketua Dewan Pembina, Tommy Soeharto, sebagai Calon Presiden (capres) dalam Pilpres 2019. “Bisa dipastikan tidak akan ada parpol lama yang mau dukung pencapresan Tommy,” ujar Indria Samego. Alasannya, parpol-parpol lama yang memiliki banyak kursi di parlemen sudah mempunyai capres sendiri. “Mereka sudah punya calon sendiri yang selama ini sudah digadanggadang,” jelasnya. (tribun network/fik/mal/yat)


MALIOBORO BLITZ 13

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Polisi Ajak Anak Tertib Lalu Lintas YOGYA, TRIBUN - Yayasan Kemala Bhayangkari Polda DIY mengajak ratusan anakanak TK mengenal budaya safety riding di Taman Safety Riding, Umbulharjo, Giwangan, Jumat (9/3). Kegiatan itu dalam rangka HUT ke-38 Yayasan Kemala Bhayangkari Polda DIY. Kegiatan yang menghadirkan 520 anak dari 13 TK seKota Yogyakarta ini bekerja sama dengan Ditlantas Polda DIY dan Satlantas Polresta Yogyakarta. Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari, Diana Ahmad Dofiri, Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol Tommy Wibisono, dan seluruh jajaran perwira tinggi Mapolresta Yogyakarta. Dalam kegiatan ini, tampak ratusan anak-anak TK ini antusias berkendara dengan menggunakan sepeda, melintasi jalur yang terpasang marka dan lampu Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL).

Mereka diperkenalkan tata cara keselamatan dengan menggunakan helm dan berbagai warna lampu lalu lintas sebagai alat pemberi isyarat berkendara. “Ketika lampu berwarna merah, maka anak-anak harus berhenti. Kalau hijau, maka diperbolehkan untuk jalan,” terang ketua yayasan kemala Bhayangkari, Diana kepada anak-anak yang tengah berkendara. Anak-anak itu dengan sangat lugu memerhatikan apa yang disampaikan istri Brigjen Pol Ahmad Dofiri ini. Selain pengenalan safety riding, ratusan anak-anak TK ini juga diajak seru-seruan dalam lomba mewarnai. Terlihat antusias dari sebagian ratusan anak-anak ini mencoretkan warna-warni sesuka hatinya di atas kertas putih bergambar kartun. Sesekali mereka terlihat tertawa bahagia, dan mencontek warna pada temannya.  ke halaman 19

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

DISIPLIN

- Sejumlah siswa Taman Kanak-Kanak (TK) mengikuti pengenalan peraturan lalu lintas di Taman Lalu Lintas kawasan Terminal Giwangan, Kota Yogyakarta, Jumat (9/3). Kegiatan yang diikuti sekitar 500 siswa dari 13 sekolah tersebut diadakan Polda DIY dalam rangka pengenalan pertauran dan keselamatan dalam berlalu lintas sejak usia dini.

Pasir Besi Diolah Paling Cepat 2021  Sekda DIY Sebut PT Jogja Magasa Iron Sanggup Beroperasi Ada masa konstruksi tiga tahun. Pembuatan pabrik dulu di area 54 hektare itu. Nanti kita lihat di RKABnya. Karena itu, RKAB harus selesai sebelum suspend berakhir. Budi Wibowo Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda DIY

YOGYA, TRIBUN - Pemerintah Daerah (Pemda) DIY akhirnya memanggil jajaran direksi PT JMI (Jogja Magasa Iron), Jumat (9/3) pagi. Seperti diberitakan sebelumnya, pihak eksekutif mendesak supaya perusahaan tersebut bisa segera beroperasi. Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Gatot Saptadi, mengatakan bahwa dalam pertemuan tersebut, PT JMI sudah menyampaikan kesanggupannya untuk beroperasi. Namun, mereka meminta waktu sampai 24 April mendatang, atau berakhirnya masa suspend yang kedua.  ke halaman 19

PPLP Girang, Hasto Meradang MANGKRAKNYA proyek penambangan pasir besi di pesisir Kulonprogo membuat pemerintah daerah setempat kehilangan potensi pendapatan. Namun, keadaan itu justru menjadi kabar menggembirakan bagi para petani penggarap lahan pantai. Untuk diketahui, penambangan pasir besi oleh PT Jogja Magasa Iron (JMI) hingga kini memang ti-

dak ada kejelasan. Perusahaan itu tak juga segera memulai operasionalnya meski pabrik percontohan pengolahan pasir besi sudah dibangun di pesisir Desa Karangwuni, Kecamatan Wates. Adapun kontrak karya penambangan yang dikantongi perusahaan itu mencantumkan wilayah eksploitasi di se-

ada penolakan dari warga, maka ada satu kriteria yang tidak bisa dilanjutkan. “Fakta di lapangan, warga masih berusaha mempertahankan lahannya. Jika menyangkut Amdal, sesungguhnya pertambangan ini tidak bisa dilanjutkan, karena satu di antara kriteria lolos Amdal ada yang dilanggar,” ungkapnya

PT JMI minta waktu sampai 24 April mendatang

 ke halaman 19

Walhi Terus Kawal Warga DIREKTUR Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Yogyakarta, Halik Sandera mengatakan jika pembebasan lahan warga oleh PT Jogja Magasa Iron sebenarnya masih belum selesai hingga saat ini. Banyak warga yang masih terus berusaha mempertahankan lahannya. Jika

MAJU MUNDUR PT JMI

Hal itu hingga berakhirnya masa suspend kedua

saat ditemui Tribun Jogja, Kamis (8/3) Walhi melihat, jika terkadang izin Amdal dari pemerintah pusat tidak melihat terlebih dahulu apa yang ada di lapangan.  ke halaman 19

Ada polemik struktur kepemilikan perusahaanPerusahaan juga wajib bangun fasilitas smelter PT JMI harus masuk masa konstruksi 3 tahun. Saat beroperasi harus menyerap tenaga kerja. Kulonprogo nantinya mendapat bagian besar Mangkraknya pabrik kabar gembira bagi PPLP. Kulonprogo kecewa proyeksi pendapatan hilang GRAFIS/FAUZIRAKHMAN

Jasinta Ananda Amelia

Nuansa Kebhinekaan di Pelantikan PPK PPS

Rutin Pilates

YOGYA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta melantik 42 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan 135 Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Gowongan Inn, Jumat (9/3). Seluruh peserta tampil beda. Mereka menghadiri acara tersebut dengan mengenakan busana daerah. Bukan hanya baju khas Yogyakarta, namun baju khas dari seluruh provinsi di Indonesia.

MENYEMPATKAN diri untuk berolahraga dipagi hari, merupakan rutinitas sehari-hari yang harus dilakukan oleh Jasinta Ananda Amelia atau Jasinta sapaan akrabnya. Dara kelahiran Pangkalan Bun, 29 April 1995 ini mengaku selalu menyempatkan aktivitas olahraga meski di sela-sela kesibukannya mengerjakan skripsi. “Jadi biasanya habis salat subuh aku olahraga kecil, kaya sit up, push up. Olahraganya lebih untuk perut kayak Pilates,” papar mahasiswi semester akhir Ilmu Komunikasi UMBY ini. Setiap harinya, Jasinta selalu menyempatkan waktu selama satu jam untuk mempraktikkan pilates di rumah.

tribusi positif dalam Pemilu 2019,” terangnya. PPK dan PPS tersebut akan bekerja untuk Pemilu 2019 yang dilaksanakan secara serentak di Indonesia. Tidak hanya pemilihan Presiden, namun Pemilu 2019 juga berbarengan dengan pemilihan anggota DPRD Kota Yogyakarta, DPRD DIY, DPR RI, dan DPD RI. (kur)

Tim Progo Sakti Ungkap 4 Kasus Selama Februari YOGYA - Tim Resmob Progo Sakti berhasil menangkap empat kasus kejahatan selama Februari 2018. Dari kasus itu, tiga di antaranya merupakan kasus pencurian baik dengan kekerasan dan pemberatan, sedangkan satunya penangkapan pengirim pesan ancaman bom ke sebuah bank pe-

 ke halaman 19 DOKUMENTASI JASINTA ANANDA

Norma Mitzuhu Sukses Bawakan Tari Salira

Kenang Perpisahan Orangtua di Panggung Menari adalah cara berekspresi. Melalui tarian itulah Norma Mitzuhu Nurika (14) meluapkan kesedihan atas perpisahan orangtuanya.

N DOKUMENTASI NORMA MITZUHU

EKSPRESIF - Penampilan Nora menarikan Tari Salira sebagai ekspresi kesedihannya di panggung.

Ketua KPU Kota Yogyakarta, Wawan Budiyanto menjelaskan bahwa dress code PPK dan PPS tersebut dimaksudkan untuk menunjukkan kebhinekaan yang ada di Yogyakarta. “Yogyakarta itu unik. Miniatur Indonesia. Segala suku ada di sini, baik pelajar maupun yang bermukim di sini. Kami berharap keberagaman ini dapat memberikan kon-

ora, begitu ia dipanggil menangis saat menarikan Tari Salira. Tari Salira dibuat memang untuk dirinya. Tarian itu menceritakan tentang perjalanan seorang gadis yang bingung. Tidak tahu harus bagaimana menerima perpisahan orangtuanya. Remaja kelahiran Bantul, 1 Maret 2004 itu mengatakan awalnya tidak mudah untuk menari sambil berekspresi. Namun, Made sang kreator sekaligus guru tarinya menyuruh Nora untuk mengenang apa yang membuat dirinya sedih. “Waktu itu susah, tetapi Mbak Made bilang suruh ingat-ingat apa yang paling membuat sedih. Ya waktu itu ya perpisahan orangtua. Akhirnya pas nari bisa keluar semua,” kata Nora berkaca-kaca.  ke halaman 19

lat merah di Jawa Barat. Kasubdit III Umum Ditreskrimum Polda DIY, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Rizki Ferdiansyah, menyebut hanya melakukan back up terkait pengungkapan keempat kasus selama Februari. Kasus pertama adalah penangkapan

komplotan spesialis pencuri dump truck di wilayah Gunungkidul medio Februari lalu. Pihaknya turut membantu penangkapan dua pelaku pencurian dengan pemberatan (curat) di Banguntapan, Bantul serta dua pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) di Jombor, Mlati, Sleman. (rid)


JOGJA SOCCER LAND 14

SABTU WAGE 10 MARET 2018

PSS Resmi Kontrak Syamsul

 Pemain Veteran Warnai Legiun Laskar Sembada

Saat ini sudah resmi. Kontrak sudah disiapkan dan memang menunggu tes kesehatan. Dan semua berjalan baik.

SLEMAN, TRIBUN - Manajemen PSS Sleman secara resmi mengontrak Syamsul Bachri Chaerudin. Pemain yang sebelumnya berseragam Persija Jakarta dan Borneo FC itu akan memperkuat lini tengah PSS Sleman semusim ke depan. PSS resmi menggaet pemain 35 tahun ini setelah mendapatkan hasil tes medis yang menunjukkan kondisi baik. Dengan hasil tersebut, manajemen pun tak ragu mengosongkan posisi untuk diisi Syamsul. Asisten Manajer PSS, Dewanto Rahadmoyo mengatakan kontrak untuk Syamsul sudah ditandatangani Jumat (9/3). “Saat ini sudah resmi. Kontrak sudah disiapkan dan memang menunggu tes kesehatan. Dan semua berjalan baik,” ungkapnya. Kerja sama antara Syamsul dengan Super Elang Jawa juga telah diumumkan melalui media resmi klub penghuni Stadion Maguwoharjo ini. Masuknya eks gelandang PSM Makassar ini diharapkan menambah warna di legiun Laskar Sembada. Di sisi lain, kehadiran mantan penggawa Timnas Indonesia ini disebutsebut sudah dinantikan Herry Kiswanto, pelatih kepala PSS Sleman. Bahkan keberadaannya dengan seragam candi pun sudah ditunggu sejak Coppa Sleman digelar beberapa waktu lalu. Selain Syamsul, manajemen

BERBURU PEMAIN  Manajemen PSS Sleman resmi

   

mengontrak Syamsul Bachri Chaerudin, mantan pemain timnas, untuk akan memperkuat lini tengah semusim ke depan Hasil tes medis pemain 35 tahun ini menunjukkan kondisi baik Kontrak sudah ditandatangani Syamsul Bachri Chaerudin pada Jumat (9/3) Selain Syamsul, manajemen juga memanggil kembali bek tengah veteran Waluyo Dimungkinkan masih butuh dua pemain lagi untuk melengkapi pemain Laskar Sembada

juga memanggil kembali bek tengah veteran Waluyo. Pemain eks Arema Malang itu sudah ikut berlatih sejak Kamis (8/3) lalu. Terkait kontrak Cak Wal, sapaan akrab Waluyo, Dewanto menyebut kontrak pemain yang tak asing bagi skuad PSS itu hanya menunggu waktu. “Pasti, Waluyo sebentar lagi menyusul,” paparnya. Masuknya Syamsul dan Waluyo

semakin menggenapi pemain dengan usia di atas kepala tiga di tubuh PSS. Sebelumnya PSS sudah memiliki pemain senior; Yudi Choerudin (31), I Made Wirahadi (35), serta Syamsul dan Waluyo yang berusia 35 tahun. Usia seimbang Meski begitu, manajemen Super Elja tak ingin timnya disebut sebagai penampungan pemain gaek. Terlebih sebelum datangnya empat pemain senior ini, PSS lebih dulu dihuni pemain muda. Dengan alasan tersebut, manajemen dan pelatih pun berusaha mengimbangi dengan adanya pemain dengan jam terbang tinggi. “Rata-rata kami banyak pemain muda jadi kami butuh pemain senior untuk menjadi contoh dan pembimbing di dalam dan luar lapangan,” tegas Dewo. Terkait usia pemain, Dewo mengatakan pada prinsipnya selama pemain masih mampu memberikan yang terbaik dan disiplin menjaga fisiknya menurutnya tidak masalah. Syamsul sendiri dinilai pelatih sangat positif dengan pengalamannya untuk membantu tim berkembang meski usianya sudah sangat senior. “Selain skill dan pengalamannya, jiwa leadership pemain senior itu sangat kami butuhkan di tim ini,” jelasnya. (ang)

Masih Buru Dua Pemain MANAJEMEN masih melakukan perburuan untuk melengkapi pemain Laskar Sembada. Pascadicoretnya Absor Fauzi dan bek kiri, Bima Reksa dari skuad PSS Sleman, manajemen dipaksa berburu pemain baru lagi untuk melengkapi pemain. Waktu berburu semakin mepet lantaran kompetisi makin dekat. Dengan dicoretnya dua pemain itu, saat ini PSS Sleman punya 22 pemain termasuk Syamsul Bachri yang baru saja menandatangani kontrak. Jika pemain veteran PSS, Waluyo segera bergabung maka akan menyisakan dua tiket di legiun Laskar Sembada musim ini. “Kami memang menargetkan ada 25 pemain yang akan dibawa musim ini,” ungkap Sismantoro, manajer PSS Sleman, Jumat (9/3). Menurutnya jika Waluyo sudah resmi tanda tangan kontrak nanti, maka dua pemain lagi harus dipenuhi sebelum pendaftaran tim ditutup oleh operator Liga Indonesia. Meski sebagaian besar kebutuhan skuad sudah dipenuhi, PSS tetap membutuhkan pemain lain untuk melengkapi kekuatan tim. “Masih butuh dua lagi, kemungkinan yang akan ditambah itu posisi bek dan sayap,” paparnya. Walaupun persiapan makin mepet dan tim masih kekurangan kekuatan, Sismantoro mengatakan pencoretan pemain masih memungkinkan. Hal itu bergantung pada evaluasi dari tim pelatih. “Semua kondisi bisa saja terjadi, karena itu kami masih menunggu perkembangan dari pelatih. Kalau ada yang perlu diganti ya akan diganti dengan berbagai pertimbangan,” ujarnya. (ang)

SYAMSUL BACHRI CHAERUDIN

TRIBUNJOGJA/ANGGA PURNAMA

KONTRAK RESMI - Syamsul Bachri Chaerudin

resmi tandatangani kontrak dengan PSS Sleman

Erwan Kantongi 18 Pemain Baru

PSIM Matangkan Persiapan Liga 2

FOTO UDARA

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

- Foto udara stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta. Foto diambil pada Minggu (20/3/2016).

Homebase di Stadion Sultan Agung PSIM Yogyakarta terus mematangkan kesiapan tim menyongsong kompetisi Liga 2 2018 yang semakin dekat. Setelah pekan ini melakukan seleksi pemain lokal hasil penjaringan Piala Walikota Yogya, dan minggu depan dilanjutkan tahap seleksi bagi pemain luar daerah, hal yang tak kalah penting dipersiapkan adalah homebase untuk musim depan. Seperti diketahui, dua kompetisi terakhir PSIM terpaksa harus berpindah kandang ke Stadion Sultan Agung Bantul, sebab sampai saat ini Stadion Mandala Krida di tengah Kota belum selesai direnovasi.

Terlebih PT. Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga telah memastikan kompetisi kasta kedua sepakbola Indonesia ini direncanakan akan bergulir pada 7 April mendatang. Sehingga mau tidak mau tim yang berlaga harus segera memikirkan kandang yang akan digunakan untuk berkompetisi. “Homebase kita tetap di SSA (Stadion Sultan Agung), kita sudah berkirim surat ke Bupati Bantul tapi mungkin beliau masih sibuk, jadi belum bisa menjawab,” ujar Ketua Umum PSIM, Agung Damar Kusumandaru kepada Tribun Jogja, Jumat (9/3).(han)

YOGYA,TRIBUN - Sekitar 35 pemain dari total 83 pemain seleksi hasil penjaringan Piala Walikota Yogya kembali menjalani tahap seleksi PSIM Yogyakarta hari ketiga, di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Jumat (9/3) pagi. Berbeda halnya dengan seleki dua hari sebelumnya yang diguyur hujan deras, kali ini para pemain yang mayoritas berusia di bawah 21 tahun dihadapkan pada tantangan panasnya terik matahari meski jika menilik kondisi lapangan tentu jauh lebih baik dibandingkan seleksi dua hari sebelumnya. Menurut pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto, dengan kondisi lapangan yang jauh lebih baik penampilan para pemain seleksi lebih terlihat kualitasnya, baik secara tim maupun individu. “Cuma dengan kondisi fisik yang menurun. Dua hari mereka melakukan game dengan lapangan yang becek dan pagi ini cuaca juga cukup panas, tapi saya tidak mau melihat itu. Secara kolektif tim dan individu itu yang kita nilai,” ujar Erwan seusai memimpin seleksi pagi. Dari hasil seleksi hari ketiga

ini, Erwan mengantongi setidaknya 18 nama yang lolos ke tahap seleksi berikutnya. Setelah mengantongi pemain yang lolos, pihaknya akan kembali melihat kemampuan para pemain tersebut dengan menggelar latihan bersama dengan 12 pemain lama yang masuk rekomendasinya. Erwan memiliki alasan tersendiri mengapa menggabungkan antara pemain yang baru dengan pemain yang telah memperkuat PSIM musim lalu. “18 nama yang besok akan kita lihat dengan pemain lama kita, kalau mereka secara mental bisa mengikuti, dapatnya berapa ya kita akan berikan namanama itu ke manajemen,” kata pelatih yang telah menukangi PSIM selama dua musim ini. Regulasi Sementara itu, terkait belum adanya kepastian mengenai regulasi batasan usia pemain, Erwan memilih untuk mengantisipasi hal tersebut dengan merekrut pemain yang aman secara usia. “Kita sudah antisipasi, kita cari pemain-pemain muda. Kita data

TRIBUNJOGJA/HAN

SELEKSI - Suasana seleksi pemain PSIM hari ketiga, di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Jumat (9/3).

siapa yang nanti terbaik, itu kan jadi bank pemain kita, untuk mengantisipasi kalau memang harus mendaftarkan pemain muda. Pemain luar daerah yang yang saya datangkan, Senin (12/3) rata-rata usianya di bawah 25 tahun, saya rasa itu usia emas pesepakbola dan sedang dipuncak-puncaknya,” imbuhnya.

Seperti diketahui, pada musim sebelumnya, PSSI menerapkan regulasi untuk klub Liga 2 hanya diperkenankan memakai lima pemain di atas usia 25 tahun dengan rincian tiga pemain berusia dari 25-35 tahun dan dua pemain usia bebas, sedangkan sisanya merupakan pemain di bawah 25 tahun.(han)


JOGJA SOCCER LAND 15

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Liga I Tetap Jalan saat Piala AFF OPERATOR kompetisi sepak bola profesimulai pada tanggal 23 Maret, dan direnonal di Indonesia, PT Liga Indonesia Baru canakan berakhir pada bulan Desember (LIB), menegaskan jadwal Liga 1 2018 tetap tahun ini. Bhayangkara FC kontra Persiberjalan saat penyelenggaraan Piala AFF taja Jakarta menjadi laga pembuka Liga 1 hun ini. Artinya, Liga 1 ti2018, yang rencananya didak akan berhenti ketika gelar di Stadion Utama GeloPiala AFF 2018 berlangra Bung Karno (SUGBK), Jasung. karta. Seperti diketahui, Pia“Ada beberapa juga yang la AFF 2018 akan dimumungkin menemui masalah di lai pada medio November beberapa daerah, karena adahingga Desember tahun nya Pilkada (Pemilihan Kepaini. Regulasi Piala AFF la Daerah) 2018. Kita hitung 2018 berbeda dari biasaada 25 minggu, kalau estinya, di mana setiap negamasi tanggal 23 Maret hingra masing-masing memaga 2 Desember. Artinya, ada inkan dua partai kandang sembilan pekan yang padat. dan tandang. Ada 10 negaBesok baru kami kasih draft ra yang ikut serta dengan jadwal ke para klub Liga 1,” pembagian dua grup. ungkap Tigor. “Jadwal Liga 1 2018 su“Semua akan diputusdah pasti bertabrakan dekan melalui manager meeDOK. AFF SUZUKI CUP ngan jadwal Piala AFF Seting tanggal 15 Maret 2018. TROFI PIALA AFF. nior. Liga 1 2018 berjalan PSSI dan perwakilan dari seiringan dengan Piala Timnas Indonesia akan haAFF. Kita sudah mendapat sinyal dari PSSI dir dalam manager meeting, untuk memakan hal ini,” kata Chief Operating Officer bahas progamnya dan disesuaikan dengan PT LIB, Tigor Shalomboboy dilansir dari Suklub guna perhelatan Piala AFF 2018. Beperball.Id. gitupun pembahasan intensif untuk para Di sisi lain, Liga 1 2018 hanya berhenklub Liga 1 yang menggunakan pemain ti saat penyelenggaraan Asian Games pada U-23. Mekanismenya seperti apa, akan 18 Agustus hingga 2 September tahun ini. dibahas di manager meeting,” pungkasSebagaimana diketahui, Liga 1 2018 dinya.(han)

SUPERBALL/WWW.INSTAGRAM.COM/RENDYJULIANSYAH

TIMNAS U-16 Indonesia di turnamen Jenesys Jepang 2018

Timnas U-16 Tak Sabar Hadapi Pemain Jepang TIMNAS U-16 Indonesia berhasil melaju ke semifinal turnamen Jenesys 2017. Hasil itu didapat setelah Timnas U-16 memetik dua kali kemenangan di babak penyisihan Grup B melawan timnas U-16 Kamboja dan timnas U-16 Filipina. Hasil itu membuat skuat berjulukan Garuda Asia tersebut akan menantang timnas U-15 Jepang dalam laga semifinal di Kirishima Yamazakura Miyazaki Prefectural Comprehensive Sports Park Pitch 1, Minggu (11/3). Pelatih timnas U-16, Fakhri Husaini, mengatakan bahwa pertandingan melawan Jepang menjadi laga yang sangat ditunggu-tunggu oleh timnya. Terlebih Jepang merupakan kandi-

dat juara dalam turnamen yang digelar pada 8-12 Maret 2018. Sebelumnya, Jepang berhasil melaju ke semifinal usai meraih juara Grup A atas timnas U-16 Malaysia, dan timnas U-16 Timor Leste. Total 23 gol sudah dikoleksi Jepang ke gawang dua negara tersebut. “Laga melawan Jepang adalah pertandingan yang kami nantikan,” kata Fakhri saat dihubungi BolaSport.com, Jumat (9/3). “Anak-anak sangat antusias untuk laga semifinal ini. Kami akan berjuang lebih keras, bermain lebih kompak lagi utk memenangkan laga semifinal tersebut,” ucap pelatih berusia 52 tahun tersebut. Terkait kemenangan siang

TRIBUNJOGJA/HAN

PEMAIN BARU - Manajemen PS Tira bersama pemain asing rekrutan musim ini. Hingga saat ini PS Tira telah mengontrak tiga pemain asing.

Masih Buru Penyerang Asing

 PS Tira Datangkan Pemain Asal Argentina

tadi melawan Kamboja, Fakhri sangat bersyukur. Pelatih asal Aceh itu menilai kemenangan 5-0 tersebut didapatkan dengan sangat ekstra. “Sama seperti laga sebelumnya, ini juga laga berat, karena Kamboja dengan kecepatannya beberapa kali merepotkan kami,” kata Fakhri. Fakhri juga sangat puas dengan penampilan Sutan Zico dkk. Ia mengatakan anak-anak asuhnya sudah bekerja keras, kompak, dan penuh determinasi baik saat menyerang maupun bertahan. “Kelemahan tentu saja ada, seperti pada beberapa situasi masih mudah kegilangan bola, serta banyak peluang yg terbuang,” kata Fakhri. (superball)

BANTUL,TRIBUN - PS Tira, sebelumnya bernama PS TNI, meresmikan kontrak pemain asing ketiga mereka untuk musim 2018. Setelah sebelumnya mendatangkan pemain belakang asal negeri gingseng Korea Selatan, Kim Sang-Min, dan juga gelandang asal Argentina Gustavo Lopez, kini The Army kembali mendatangkan satu lagi gelandang asal Argentina. Ialah Mariano Berriex yang berposisi sebagai gelandang. Pemain kelahiran 29 April 1989 itu berkebangsaan Argentina. Ia pernah bermain dengan klub Liga Argentina, Independiente pada musim 2009-2010. Terakhir, Berriex diketahui bermain di klub Thailand, Sisaket Football Club, di mana ia mencatatkan empat gol dari 16 laga. Manajer PS Tira, Mayjen Rudi

Kami memang sengaja mendatangkan pemain yang belum pernah bermain di Indonesia, kecuali Gustavo. Kami berharap tim lebih kuat Yulianto berharap seluruh pemain asing yang musim ini dikontrak PS Tira dapat menunjukkan permainan terbaiknya sama halnya seperti di klub-klub mereka sebelumnya.

IKLAN BARIS 10 MARET_HAL 15

KENDARAAN

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

MOBIL DIJUAL

BENGKEL Pasang/Service Power Steering, TJ Power Steering,Jl.Perum Nogotirto.Hub 085729060207

DAIHATSU BU djl mobil Zebra Th94 wrn biru,cat mulus,jok baru,mesin halus,tinggal pakai.085647217899

HONDA Promo akhir tahun,Mobilio,Brio, Brv DP mulai dari 20jutaan. H. Surya Honda. 0819 0421 2959

PEUGEOT Jual Peugeot306ST96ABkota abu² ori pjk lama an pribadi 35Jt WA082133445576 Krispkc Stu/Ahd

B00001.2018M314125-3

B00002.2018M314505-3

LAIN-LAIN Jual Viar Roda3 warna merah kondisi bagus harga 21,5Juta daerah UGM Pogung 085226613200

B00812.2018.313930-3

PromoHonda CuciGdg.Ready:BRV DP8JT Jazz DP17JT HRV DP24JT. WA081325629151/081578036015Andre B00002.2018M311890-3

PromoHondaDP mulai10jtan.Ready, Brio,Mobilio,BRV,JAZZ dll.ARDI. 085204852215(WA)081804280266

B02387.2018M314453-3

B00812.2018.313199-3

B00002.2018M314599-3

MOBIL DIJUAL

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

TOYOTA T.Grand Avanza E 1.3 TH16 silverstone AB TG1 coverjok audio Istw bsTT/krdt: 087738161427

HONDA Beat FI 2013 akhir AB Sleman putih bersih terawat 10,6Jt cpt.Hub 089603236632 bisa kredit

HONDA

YAMAHA Mio M3 htm AB Sleman 2015 pjk br,an sndiri.Hub:081328779056 perum Polri Gowok Blok F3 No74

Beat’16 Sleman brg sendiri.Bgs terawat.Srt lkp.Pjk Mei KTP bisa. 12,5Jt. 08156857366 Asep

promo,mio m3 sp dp 300 ang 612 35x,,x ride dp 300 angs 749 35x hub wa 087839310277

BU Vario CW 2008 Bgs AB-Slmn=7,7 NegoMirota Jl Godean 0817467883085101898839 Yk

yamaha matic promo dp nol (mio m3/mio z/mio ruji)*.ktp DIY.087845745426

B00002.2018M314350-3

Cukup byr 635rb sdh bs bawa mtr honda dapatkan pot 2jt(syrt&ketentuan berlaku)087821077595

Yamaha robot bagus surat komplit hg1,2jt & RC 86 hg1jt.Hub 085100832192 no sms tlp apa wa

B00002.2018M314463-3

DiCari=Scoopy FI-Vario FI-Beat FI AB Pmilik Tgn1.Sy dtangi lihat dbayar Cash 085100135904

B00002.2018M314495-3

Dijual Honda blade AB 2011 hitam lerek mrh mesin bagus hrg 7,5jt hub 081225331257

B01126.2018M314652-3

Djl All New Scopy 18/17/15/14/10 Vario110 ‘15 Remot,Beat 10 bs TT/ Krdt Hub:085103400199/WA

T.Grand Inova 2.5 Diesel TH12 putih AB TG1 coverjok Istw bsTT/krdt H:087738161427

Agen Suzuki mobil:R3/Wgn/Ignis/PU DP2Jtan ready stock. Hub:081316223867 Isman

Tyt Kjg Jantan AA Wnsbo 90 br tua kon lumayan H32Jt Ngo bkn bkul srs H087839032635 NO SMS

B01126.2018M314651-3

B00002.2018M314584-3

B00002.2018M314708-3

B00002.2018M314266-3

Honda Acord metik,AB kota ,Th2000, coklat muda metalik.Electric smua. Hrg nego.H:081290544441 B00002.2018M314181-3

Promo Honda DP mulai10Jtan Brio,Mobilio,BRV,JazzDll.Bs tukertmbh 082221722298/087738880008 B00002.2018M314465-3

Promo Honda Free aksesoris Brio DP21JT3,1JT Mobilio DP10Jt 4,9Jt,JazDP32Jt Ery081392458519

B00002.2018M312822-3

Brio RS red mutiara,AB Sleman,KM rendah,manual,2017,milik pribadi 155jt H:081.328.000.505 B00692.2018.314637-3

Honda cbr 250 cc.buatan 2014 ,keluaran 2016 mulus,km baru 3000. murah.jogja,08125531276

B00001.2018M314853-3

HYUNDAI Dijual hyunday avega ab kota th07 biru siap pakai hrg 55jt nego 08122741233

B00165.2018.314610-3

Jl hondascoopy2016AB Btl pjk bln9 biru slvr ban2tebal km22rban 16.200.000T/WA 087739211224

B00001.2018M314552-3

KIA Dijual Picanto 2006 AB kota, warna abu²,pjk baru a/n sendiri. Hub:08526982272

B00002.2018M314766-3

MERCEDES Merci C180 Th95-B Silver Velg R19 ACdgin tape/cd/usb ors 57jt Ng 08112650464/081578705598 B00001.2018M314674-3

MITSUBISHI www.mitsubishidealeryogya.com Dptkan info hrga & promo DP/ angsuran ringan H:081332634869 B00002.2018M314195-3

B00001.2018M314429-3

B00002.2018M314750-3

B01347.2018M314793-3

Pengen motor baru unit 2018? Promo Beat DP500.Vario DP600.Tanpa ribet H 085701525353 B00002.2018M314828-3

TOYOTA Djl avanza plat b’08 type g wrn hijau mtalik vti tinggal pakai 85jt nego.hb.081804333327

Program kredit motor Honda Maret program DP 500Rb syarat KTP,KK. H:087812503945(Tlp/WA/SMS) B00002.2018M314351-3

B00001.2018M314684-3

Djl etios valco seri E up plat B ‘14 putih istmw nmer baru 104jt. 085326009734/085100835556

DEALER

Promo Honda,Beat CW DP600,Vario CW DP750,Promo lain Ok,pot cash s/d 1Jt,bs TT 085799033923 B00002.2018M313864-3

B00001.2018M314691-3

Scoopy 2011 bln 12 AB Bantul mulus terawat violet 11,3Jt aza bisa kredit 081802745533 cpt

B00002.2018M314264-3

SupraX02 sleman 4,1 & mio J’12 CW injksi wrn putih 7,2.Kamboja4 No126 Congcat085101873283

Inova dsl G manual istmw 09/10 km dikit bisa krdt manual book ada 08562869737 noSMS Inova’05 Silver AB Slmn Istw JrgPake Km90 tg1 drBr Fktr SrvceRcord PjkBrHp130Jt08122964532

B00001.2018M314126-3

B00001.2018M314146-3

B00001.2018M314685-3

B00001.2018M314436-3

Dijual Suzuki Katana Thn’94 Hitam Plat AA-CE.Hub:PT.ARTHAAsia, Tlp:0274-871175 HONDA Grand civic 91 putih km 64rb antik spt mobil baru jarang ada 08562869737

B00002.2018M314579-3

B00002.2018M314336-3

Suzuki Carry Tyson Th90 AB Kota Merah AC DoubleBlower Hg23jt Hub:085293600334

B00001.2018M314598-3

B01126.2018.311522-3

B00896.2018.314520-3

S.APV GX Arena’15 abu²met AD TG1 coverjok fullvar Istw bsTT/krdt H:087738161427

Oper krdt,D.Ayla’17.mnl.type X,26jt nett,angsrn 2,2 jt,AB kodya,hub.082134343437

B00002.2018M314479-3

PromoYamaha MioM3&MioZ DP150 Rb NMax&Vixion DP2,2 tanpa AngsuranPrtma Infolain081804302090

Futura th92 plat T mesin bgs STNK hny fotokopi, pajak telat 2014.Hg 15Jt.0895333489270/WA

B00001.2018M314438-3

B00002.2018M314646-3

Beat Vario Supra/Revo Cukup Bayar 700rb KTP dan KK Saja, WA/Tlp/ SMS: 087 838 225 507

B00002.2018M314464-3

SUZUKI Promo Suzuki R3 Dp:0,Carry PUDp 2Jt+Hadiah Lgs Disc sd 40JtTlp/ WA. 081231720388

B00002.2018M313896-3

DAIHATSU djl:d carade 82/ab-7.5jt mitsubishi tss(mini bus)2002 /bg/18 j nego von-0877396633046178

Setelah resmi mendapatkan tiga pemain asing untuk mengarungi kompetisi musim depan, menurut Rudy saat ini pihaknya tinggal mencari satu lagi pemain asing yang berposisi sebagai penyerang. “Calonnya sudah ada, tinggal kami tunggu kedatangannya saja,” ujar Rudy. Iapun mengungkapkan alasannya mengapa mendatangkan pemain asing yang sebelumnya sama sekali belum pernah meruput di kancah pesepakbolaan tanah air. “Kami memang sengaja mendatangkan pemain yang belum pernah bermain di Indonesia, kecuali Gustavo. Kami berharap tim lebih kuat setelah mempunyai pemain-pemain lokal yang berkualitas,” pungkasnya.(han)

B00002.2018M314645-3

B00001.2018M314406-3

KAWASAKI 2Kawasaki ZX130,07,C70 th79 modif,srt² lkp,H:C.Sambisari35 utr Soto Batok/08121585758NOSMS B00002.2018M314175-3

LAIN-LAIN Jual Revo=5,7,Mio CW=4,9, Nex=5,0. Tegal Lempuyangan DN3/17 Yk 087839510422 B00002.2018M314619-3

Vario:55 mio:45 shagun:21 thunder:16 cymco:16 bravo/turnado:11 mocin:1 kauman 085102189844 B00001.2018M314427-3

SUZUKI Jual SuzukiShogun th2004 125 warna hitam merahAB asli hrg2,1jt bisa tukeran H:081227255564 B01347.2018M314629-3

YAMAHA Djl mtr Yamaha matic X-Ride Th2013 AB,kondisi bgs 9,7Jt/nego sdkt.08175417590/082314057474

MOTOR Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957 B00002.2018M299451-3

Dcri motor yg mau dijual platABJateng siap dtangi cck dbeli tinggi.H:P. Marji 085101644422

B00002.2018M314193-3

Dibeli motor/mobil tua-muda sgl kondisi XL= 08787.7799209 Trisno= 661.0099 / 085707.909044

B00896.2018M312018-3

Dibeli tinggi spd mtrBks sgl merk: Gonel Nogotirto WA 0819040 37008/085101507530 SMS/Tlp24jm B00812.2018.314234-3

MOBIL/MOTOR SEWA GejayanRentCar.Avanza+Sopir275 Rb,Inova+sopr425Rb.085106993888. www.jogjatransportwisata.com B00002.2018M313396-3

Hrg promo sewa mbl stok kmplit bsDrop dlm/luar kt AlwyTrans 4435600/0818268597/08157919713 B01347.2018M311923-3

B00002.2018M314216-3

Sewa Bus Besar Kota2 1jt,RentalMbl 100rb.Stok Byk H:NewGama JlRRSel 22 Krapyak dari Pr4n Dongkelan ktmr 200m081228778817

B00002.2018M314370-3

Sewa mobil + Sopir dlm & luar kota. Juga melayani City TourHub 0819 3171 6333

B00165.2018.314607-3

Jl cpt Ymh Byson biru plat pjk baru 2013 orisinil prwtan knds bgs Slmn H:Andri 08122769780

B00002.2018M314451-3

B01126.2018M314815-4

Cuci Gudang! msh Ready Mobilio, HRV,BRV,NIK2017,Harga Mantap Krdit Ok.Hub:Yoki 087705579776

Camry V 2007 silver,plat H pjk hidup,jok Electric,km rendah.Jual cpt BU Hub: 081.721.5754

Jazz06 mmc silver100 ats nama 05 vtec biru manual 100 ats nama msh ori bs krdt085601233202

Dijual / TT Grand Extra Long,Merah maroon th 1994, AB Bntl.45 Jt Nego.Hub: 085700457064

Jupiter Z CW Guwek 2007 merah maron mulus banget AB Bantul lepas 7,4Jt/085105171360/CW

Sewa mobil+sopirnya dlm&luar kota harga bersahabat.Melayani wisata Jogja.Hub:08124874117

Kijang Abu2 Metalik Th94 AB Yk Istw diGandok Jl Imogiri brt km 7,3 Swn Btl.H:082134448251

Mio AllNew Soul GT’17=12,5/m MioZ125’17=11,5 AB Sleman mulus km dikit.Hb 085729134964 nego

Shafaa Transp menyewakan mbl dg/tnpsopir dlm/luar kt0274-387896/ 085103052400/087838458999

B01126.2018.311524-3

B00002.2018M314265-3

Jual new CRV sport matic 2002 AB an sendiri pjk baru maret ini abu2 met 72jt ng 0818468167 B00002.2018M314334-3

NISSAN Abisin stok 2017.GLivinaSVm/t38jt march 37jt Xtrail 50jt.DP kcil hub 081329733060/WA B00001.2018M314423-3

B00385.2018M314660-3

B00002.2018M314036-3

B00002.2018M314648-3

B00002.2018M314221-3

B01033.2018M314855-3

B00002.2018M314250-3

B00198.2018M311292-3


HALAMAN 16

SABTU WAGE 10 MARET 2018

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I BISN GYPSUM ’Nay Gypsum.Mlyani pnjualan bahan &pmasangan garansi 10th.Hg55Rb/m. Maguwo.HP/WA081212336366 B00002.2018M313004-3

Sriwijaya gypsum Seyegan.Mgrjkn gypsum,bj ringan,cat.Hg 45rb/m grs 10th.tlp/wa081329623482 B00001.2018M311709-3

Grosir Gypsum,bahan2,pemasangan Punokawan Gypsum Jl.Palagan TentaraPelajarKm9 phone 869865 B00812.2018.314751

INTERIOR Mau bikin penutup meja dapur/ kitchenset?? Murah 800Rb/ML Hub:081222129079 B00002.2018M313221-3

Mnrm pemesanan Kitchen set,Kmr set,interior Kantor,Rmh tinggal,Tempat ush dll.081804032400 B00692.2018.314523-3

ARSITEK Konstruksi Baja,Bangun Pabrik, Gudang,Pagar,Tralis,Arsitek. 0817266893 B00002.2018M313392-3

BANGUNAN 20th lbh pnglmn bid bngnan mlyni renov,rmh br,kosanDll.0852 91382305 Insaalloh grskuntruksi

REPARASI Ahlinya service khusus Kulkas & MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya B01347.2018M312070-3

PERCETAKAN

B00002.2018M314352-3

Arsitex Dak Kraton.jasa kontraktor bangunan/rehab Arsitekdakkraton. com.Wa.085647566546 B00002.2018M307534-3

Bangun/renovasi rumah mulai dari Rp1,5Jt/m² sd Rp2,5Jt/m² WA: 087839057503 HP 085800096696 B00002.2018M314481-3

Bengkel Rmh, Anda Bth Tkng Profesional Hub P.Yanto HP&WA 081227116883. Sms aj kami datang

SEDOT WC Moro Lancar,sdtWC,salBntu,svs pomAir,SmrBor 085100432762 Jl.Wates.0817228577 Jl.Mgl lsgdtg B00812.2018.311040-3

B00812.2018.314500-3

Griya Pijat Capek Muslim Cah Jogja Bk:08.00-20.00 Anak2-Orgtua Blk Kampus UTY 085101858781

B00198.2018M312605-3

B00002.2018M314094-3

SdtWC/SalBntu/SmrBor P.Yatman Jl.Wates/Gamping085100400668 Jakal/Monjali085292531172LsgDtg

Jogja Sehat Massage thrps pglmn free soft drink ruang AC parkir belakang T/WA 081225447170

B00812.2018.312885-3

B01347.2018M311161-3

SdtWC/salBntu/smrBorP.Mugi. H:087739270571 Jl.Godean/Gamping SVSPompa Jakal085327539598Cpdt

Massage untuk capek khusus ditempat.Buka jam 09.00-21.00.Hub Rinda WA 08567393666 (NO SMS)

B00812.2018.312884-3

B00002.2018M314172-3

SedotWC/kurasWC/WC mampet 0818282016 Jl.Bantul-Jl.Godean 085103127999 Kalasan-Jl.Wonosari

Mimin Pjtsehat capek2e.d dll dtmpt ramah 081548267782 JECkeTmr 200m blkg pomBnsn keUtr100m

B00812.2018.314233-3

B00692.2018.313806-3

B01347.2018M313508-3

SKRIPSI Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg STTL)551461/0818277603

B00001.2018M314683-3

Js Perbaikan Rmh Bocor TalangDak dll.Minat sms TukangLsg 081804322019/081226401661 Garansi

B00001.2018M312263-3

Solusi Prima: Bantu Olda,Skripsi, Tesis,Disertasi Timur Brimob T/WA: 0812 2654 9227

B00002.2018M313121-3

Pelaksanaan Bangunan Gedung,Rmh/ Ruko/KosBsr/Kcl Baru/Renov H:SAE 085602001444SMS/WA KmDtng

B00165.2018M313724-3

B00896.2018.314676-3

Suntik beton atasi beton bocor retak keropos.H: Pak Dwi,CV.Gardita 0274-372487/08122742964

SPIRITUAL 100%Semar mesem 100% pemikat, Jodoh,buka aura,puter giling,kunci sukma,pelaris,wibawa,pekerja malam,buang sial,rezeki,karier/ sanggar Klenik Jogja:08174111101/ garansi sampai berhasil

B00812.2018.311821-3

B00002.2018M314585-6

Eyang Wisnu bantu mslh usaha kurang lancar,keluarga,hutang tanpa jaminan.Hub:087856426189 B00001.2018M314672-3

KAYU JATI DAMAI Tajem,psnan kusen, pintu&jndl khss jati perhutani 081392707079 www.jatidamai.com B00812.2018.311989-3

SWALAYAN Pintu Jati 295rb,mhni 200rb,kusen jati 59rb/m.Mulia Jati Jogja 08122771627 B00896.2018.314517-3

ANTENA Antena TV 250K,P.Mini 700rb, Parabola jaring 1jt,bs krdt&trm servis 0811746432/0816664821 B00001.2018M313732-3

YOGYAKARTA

Pengguna TV parabola apabila siaran atau channelnya hilang hubungi:085247779704 B00002.2018M314770-3

LISTRIK 450W-1,2Jt 900W-1,6Jt 1300W2,1Jt kos-kosan,Daya besar.081 903777852--081328960707 Se-DIY

CCTV CCTV400rb,ip wifi 700rb,2cam 1,9jt,4cam 2,9jt.Trima srvis&bsKrdt, 081390624333/087739226000

Kiestu Pamungkas:Perjodohan, Penglaris,Kerejekian,Pelet/Gendam, Tolak Santet,Susuk,dll.Hub: 081390607111/(WA)082220221005

BIRO IKLAN ’Psg Iklan Tribun/KR,BikinSpanduk, NeonBox,RuningTek:B2D,Jl.Antareja9Wirobrajan081227919789

B00002.2018M312641-4

Membuat org berkata”Ya”Hutang Percintaan RT Tangga Jual Bli dll Djogja 087836600373 No SMS

B00896.2018.314516-3

Mau Pasang Iklan Muraah di Tribun/KR/SM/Solopos/Kompas SMS/ WA:085100544243 Jl.Godean Km6,5

B00002.2018M311584-3

Ust Mur:Sgl Problem,Prslingkuhn, Dagang Laris,Jual Tnh,Bk aura, Jdh,Pilkada,dll.087825454858

B00165.2018.314257-3

BIRO JASA CV.CiptaDunia prosesamn, MrkDgang, CVPTYysn,IMB,Gmbr,IPPT, SIUJK, UKL/IPL,Amdal H085643005109

B00002.2018M313619-3

B00198.2018M312997-3

BIRO JODOH Undngan temu Jodoh,ahad18 mart jam10 kuncen,jk,dda,gds,jnda,mapan/ umum,FKJDIN 082265008863

HERBAL SusuNabati plancarASI mama soya tbktiMnmbh kwnts&kwlts ASI.Di Apotek/Mnmkt tdkt 0817278232 B00812.2018.312686-3

OBAT Obat telat bulan asli kw1(Depkes) aman,tntas,brgrnsi,no tipu2. bs dtmpat. H: 085740662009 B01347.2018M313791-3

Telat bln 399rb COD gnsi pk 1x lcr&tdk tertipu Tablet BPOM-F’CARE 082257468369 B00001.2018M314431-3

PENGOBATAN Akupuntur Nugroho Tusuk jarum mnerima pnggilan.HP 08773893 9452 KotagedeYk Brmacam pnyakit B00002.2018M314842-3

Bpk/Ibu pny keluhan vitalitas hub pakarnya P.Parjo 0817465887 mtd pjt dijmnsembuh tnp obat B01347.2018M314220-3

Dini mesage rilex cantik ramah dan sopan khusus panggilan WA/ SMS:089647665814 B00001.2018M314551-3

Ibu Ida special sembuhkan lmh shwt,ED&bsrkn Mr.P Dijamin tuntas.085601939252/089672104375 B00002.2018M314183-3

Leher Bahu Kaku,Bdn Pegel2, ksmtan,Kpl psng/gliyer,gula,Disvitalitas!Mau ndongkrak berkali2? H:089648751777/bea 60rb B00896.2018.314813-4

Monggo Klo capek Keseleo Perut tdk enak slhkan H:087737502137 Bu Atik.Bnr Pjt tdkada Plus B00002.2018M314452-3

Pijat pgal2&terapi Bu Wien.Jl Magelang km8 jmbtn lyang Jombor keutr 1km.Ada Eko ban ketmr 50m keutr 50m bk tiap hari pk9-19. Tarif pgl 75rb.Trapi 100rb B00001.2018M313588-5

Pijat Syaraf Kejepit,Trapi Otot Sendi,Sesak Nafas,Kesemutan. Pak Giarto 087774444123 70rb

B00001.2018M314434-3

B00002.2018M314052-3

Pjt capek drh tnggi vrtigo asma keluhn P/W B.Parmi blkgSPBU Singosaren Js60rb087838287965

CLEANING SERVICE Spesialis membersihkan km mandi kotor/berkerak jd brsih sperti bru lagi.081232406340(Alif)

B01347.2018M312067-3

Rahasia terapi urut khusus kejantanan/kewanitaan(bener2 trapi) ckp80rb H.BuTri081392625717

B00002.2018M314162-3

MONEY CHANGER

B01347.2018M314630-3

B00001.2018M313733-3

B00002.2018M314320-3

Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta

SUMUR BOR ”KurasSmr/Bor svspompair sdtWC kranBuntu P.Mitro WA087755822897 Demangan 082135817893Jakal

B00002.2018M310977-3

PLN 900W=1,5jt,Daya Bsr Ok, utk Rmh/Kos/Ruko.087738353278/ 085101610516 DIY-Jateng,CV.PPM

B00002.2018M314580-3

-SmrBor tembus batu alat mesin-Smr Suntik/gali/resapan dll085101173321/081325959520 Murah

B00001.2018M311982-3

USAHA Dijual bekas prlngkpn jualan Martbak,loyang,tungku,2grobak. Dll bs utk rotiBakar081392237830

B00812.2018.311543-3

Terima Teraphi Pijet di tempat, khusus Pria.Benar - benar Pijet.Hub 0822 4314 3682 Pak Tri B01033.2018M314424-3

Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B. Rub081804381859(trpi beneran) B01347.2018M312985-3

Trpi keluhan kjantann hprtensi hpotensi vrtigo diabet P/W js 70rb 1jam B.Ambar087738856000 B01347.2018M312833-3

Ahli SmrBor sdtWC salMampt Zauji 082221778900 Jl Wates,Timoho, Jokteng,JEC,Tajem,Berbah DIY

B00812.2018.314230-3

BARANG ANTIK Dijual samurai roll tbl 5 kedap udara panas tdk pts paku 50jt H 081904245619/081327988629 B00001.2018M314796-3

B00002.2018M308041-3

Pakar penagkal petir,Ground/ Arde,Pompa air,Sumur bor,WC, Geolistrik.Telp/WA:085101994138

B01347.2018M314076-3

Dbeli TV,Led,lptop,comp,AC,kulkas, mCuci,mebel,sofa,etalase,tape, sprgbad,dll.WA087830390888

B00002.2018M311731-3

Sedot WC, Svs pompa air 24jam Bor sumur 12m-150m sal buntu H. Bayu 087838452245 Jl.Monjali

B00001.2018M313363-3

BAJA RINGAN Baja ringan 110~130 rb/m², grs,hitg software,Hubungi WA 085729126685 B00001.2018M314800-3

Bajaringan murah kualitas SNI terpasang mulai dari 100Rb/m².Hub 087818285656/082135471993

Dibeli ps4/ ps3/ ps2/ led tv/ laptop anda dengan harga tinggi,dijemput, Hub. 0819.0418.2000

B00812.2018.314749-3

Spslis smrBorDlm svs pAir sntik sdtWC bnturspn24jm JmalWrbrjn GodeanJakalKmali 08121592262

B00812.2018.314232-3

TV Dibeli Kulkas, Mcuci, TV, LED, LCD, Kontan! .Hub: 0851 0040 0233, WA : 0878 4822 2228

B01347.2018M314588-3

Suntik smur timba/bor smr air brsih, rspn air sdtWC sal mampet svsPompa 085102533744 murah

B01347.2018M314849-3

B01347.2018M314223-3

SABLON

B00002.2018M311453-3

EjaTRUSs Baja Ringan:Bj 1WF canopy Gypsum grnsi Rapi Presisi wA081325655973/cp087839535993 B01127.2018M313498-3

BATU BATA Batubata kecil550rb,besar600rb sudah smpai lokasi!Pasir900rb, batu700rb/truk.wa085643283834 B00001.2018M314152-3

CANOPY Berkah kusus Canopy hrg trjangkau 175/m grnsi 5Th SNI.WA081 325209457/081804775758 shari jd B00002.2018M313110-3

Canopy Galvalum:220.Stainles:320. Pintu pagar,balkon,tralis dll.Proses cpt.CP:082138917173

ANGKUTAN ”taxibarang jogja”js angkut dlm &luar kota tarif mlai 50rb 0812.1520.2888/ WA0877.3989.1888 B01347.2018M308073-3

B00002.2018M314563-3

AhliGigiMuza psg gi2 palsu&bhel grnsi&brkwlts hrg promo mul45rb 087839090836 Bsdpggl kmnsj

B00002.2018M314201-3

Jasa angkut murah melayani dlm & luarkota. Hub 085643453855 WA 081213659557 Jasa Angkut Murah Tarif DalamRingroad 50ribu Telp:085729991818 /087729991818 B01126.2018M313512-3

ARSITEK Jasa desain rumah.Desain bisa sesuai keinginan.Hubungi Awang 085643208040

REPARASI Ahli&cpt dtg:Mcuci otomatis/LM Kulkas,sokis,frezer,AC. Bejo Teknik 0817277569/081223457569 B00002.2018M313882-3

PROMO Canopy baja ringan 170rb/ m², 1hari selesai,awet,rapi,kokoh, garansi:Budi 081915240674

Jasa gambar bangunan 3D,renov, IMB,bangun baru.H: 085228974246, www.efisien-bangunan.web.id

Servis TVPanggilan=LED&LCD. Langsung Jadi”Mudah&No Repot” Budi=Telp&WA ,Tel=085228491818M =085782491818,X=081803491818

B00812.2018.311988-3

B00002.2018M314484-3

B00001.2018M312579-4

B00002.2018M311248-3

B00002.2018M314211-3

SEDOT WC ’Murah/sdtWC,penuh,bntu/ahli smr/ svs PomAir/087739394535,Gamping/ 085641590049 Janti,Maguwo B00812.2018.313928-3

085100419954 sdtWC,smrBor Dlm,salBntu Semaki-Wirobrajan P.Zahid 081215501288 Jl.RingroadUtr

PIJAT & LULUR #Sehat Prima# pjt urut kerik 75Rb. Trapis New Jl.Ringroad Utara Concat 08170428992 B00002.2018M314713-3

’Bale Massage’barat UPN RR Utara30m.Tenaga wanita prof,pjt kerik 90rbWA/SMS: 081804106888

B01347.2018M312583-3

Pasang gigi kualitas bagus,harga terjangkau di jamin rapi & nyaman dipake. 081578650375 B00002.2018M313125-3

B00002.2018M312477-3

Pijat Hesty mlayani pijat capek2 urut dan kerik H:081227063106 bisa di tempat & dipanggil B01347.2018M313792-3

Pijat kebugaran dijamin joss rasakan sensasinya coba aja pasti puas 087839276882 B00002.2018M313932-3

Pijat sehat Arum Pria&Wanita.Buka09.00-21.00.Hub:082242677041/ WA:082221350358 Pin DB7D1BA7 B00002.2018M314702-3

Pijet sehat bu Yuli pijat reflexy,pjt keseleo,pjt capek kerikan,urut bayi. No 0895601387458 B00812.2018.314613-3

Pjt kbgrn 70rb pgbtn lmh syahwat 100rb 90mnt no plus Bu Yuli jl Godean km 10 H087812502203 B00813.2018M314319-3

Pjt/kerik area RRoad utr yg cpk bdn kmbli fres.Nanda 0818042 65226/085647181838 adat4 prbdi B00001.2018M314841-3

Refa Massage.25th diTempat Nyaman, Rilex,Fress,Ramah,Sabar,Cantik, Semok.No.SMS/087723631530 B01126.2018M314650-3

Risma Mssg, mlynipijat trdisional, lulur,kerik,ramah sopan WA:081915527578 khusus dipanggil B00198.2018M312610-3

Rita massage AllIn Jakal Km19 dtg&buktikan 087839935358/ 08562949292 keibuan bs pjt B00002.2018M314057-3

Spesialis pijat khs laki²,Jl Paris km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu Reni Bariah,081390233408 B00002.2018M312764-3

Terapi Pria 22Th Mssge Man For Man Service memuaskan Hub:Rendra no/wa:089620310394 B00001.2018M314740-3

Tia, Eni, Lia di Griya Massagejl Monjali 86 (150m utara SPBUtimur jalan) 087834767030 B00198.2018M313776-3

Topitu,pjt kesehatan(panggilan &ditempat,50rb1,5jm.pijat&terapis pria)sms&wa082328309687 B00001.2018M313373-3

Utara XT Square pijatan strong enak terapis wanita muda buktikan WhatsApp 082220044493

SALON SlnPondokCntik Spa.Prwtn:Muka, rmbt,badan,RRsltn.CabJl.Paris GabusanKm9.Tlp/WA.087839978776 B00812.2018.312227-3

B01126.2018M313699-3

KREDIT ”Bth Dana Cepat jmn BPKB mtr/ mbl pasti cair bunga rngn cair tggi plat luar bs.085877005252 B00002.2018M314573-3

’Butuh dana cepat titipkn motor atau mobil anda pada kami atau BPKB,prosesCpt.087838632727 B00812.2018.311039-3

087739344131(Kota)081804198830 (Godean)Lyann kredit mgguan jminn trtulis 750-2Jt.H.Sgra B00002.2018M314783-3

Bank Syariah,pembiayaan u/brbagai kperluan anda.Jaminan BPKB/Sertifikat.Ridzo 085643464080 B00001.2018M313648-3

Butuh dana modal usaha?Jaminan BPKB/Sertifikat.Cepat dan murah. Hub:Yunto(0812 2951 5413) B00001.2018M313643-3

Butuh dana modal usaha?Jaminan BPKB/Sertifikat.Cepat&murah.H:Ari 083840120708/08174113655 B00001.2018M313649-3

Cukup dg Jaminan BPKB/Sertifikat.Kebutuhan dana anda tratasi. Prss cpt.Anggoro 085729547987 B00001.2018M313652-3

Dana cepat lgs cair jaminan BPKB mtr&mbl,pajak mati,takeover bisa,resmi 24jam:087738690222 WA:081315690799 pin:D2C25CD7 B00002.2018M314620-4

Dana tunai lsg cair dg agunan BPKB prs cpt,mdh tnp BI ceking,plat KTP luar OK 089685266264 B00896.2018.314677-3

Gadai BPKB mtr/mbl cukup KTP, KK langsung cair NO BI cek NO survey.Hub: Helen 087821300110 B00692.2018.314110-3

Kembangkan usaha dgn system Syariah.Mudah&cpt.Jaminan BPKB/Sertifikat.Santoso 081904183858 B00001.2018M313647-3

Kredit macet-bermasalah.Tanah rumah disita/dilelang.Motor kredit digadaikan:082220518188 B00002.2018M314199-3

Pembiayaan berbagai kperluan anda melalui Bank Syariah.Jmnn BPKB/Srtfkat.Ricky 08562503808 B00001.2018M313654-3

Pembiayaan modal usaha,konsumsi. Jaminan BPKB/Sertifikat.Hub:Sarno (0813 9228 7573) B00001.2018M313653-3

Pembiayaan sistem syariah,murah, mudah,cepat.Jaminan SHM/BPKB. Hub:Nurma(085868425000) B00001.2018M313644-3

Pembiayaan sistem syariah,murah, mudah,cepat.Jaminan SHM/BPKB. Hub:Nurul(0812 1464 4338) B00001.2018M313640-3

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Irwan (0821 1238 0523) B00001.2018M313655-3

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Rachmat 081804264581 B00001.2018M313651-3

PstiCairHrIni JmnBPKBmtr/Mbl NoSurvei,NoPot.Rsmi&Aman NonAB Bs.WA:081327500706/08122696220 B00692.2018.314524-3

PEMBIAYAAN Butuh Dwit=Jaminkan BPKB mobil/bis/ truk tanpa potongan,bisa TO,&tanpa BI ceking&terima gadai=mobil/ mtr+STNK.082327758040 B00002.2018M314298-4

Dana cpt Jmn BPKB mtr/mbl’92 Pjk telat/plat luar OK.Hub:Maji WA:087838609766/ 082225852900 B00002.2018M314061-3

Kantorku=terima BPKB mobil/truk/ bis tanpa potongan.tanpa biceking. cepat Hub:082136120110 B00002.2018M314569-3

Khusus BPKB Mobil th.2000up, mdh&cair max,bs take over,plat mana saja. SMS/WA:085814815942 B00692.2018.314295-3

Monggo jaminkan=BPKB mobil &sertifikat.Nanti saya bantu pencairan,tnp bychecking&terima dana talangan. Cepat H.08977766125 B00001.2018M314709-4

SHAMPO Shampoo noni BSY BPOM,Theraskin, Crystal-X,dijamin murah & asli,SMS/ WA only:087838267678

Proses super cpt jamn bpkb mtr,mbl, truk,angkot,taxi,bis,thn1980-2018. wilyogya 082158556420 B00002.2018M313766-3

B00001.2018M312268-3

B00896.2018M314623-3

081329 5555 09 Della Massage di jamin Fresh&Rilex plyanan sabar tdk kecewa segera panggil! B00002.2018M314467-3

Anda capek mau pijat....? Hubungi : Dewi HP. 082136106297 di tempat B01347.2018M311511-3

Aquarius reflexy 70rb/jam.Pasar Cebongan ke Utara 50mkapster baru 087839241530 Bowo32th (satpam)terima pijat capek dit4/panggil.Bertenaga.Dijamin fresh&beda.087731387048 B00002.2018M314251-3

Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal² dan capek, Jl Parangtritis KM 15,5. Hb: 0821 3884 8584 B00002.2018M312305-3

ChristineMassage,44 087738707207 mlynipjt cpe2,ksleo,klhnpria. Sbr,spn, nymn,bsCurhat.dit4. B01347.2018M314214-3

Dina pijat , kerik, dan lulur70 r b u t a r a p a s a r Ce b o n ga n HP:082133005539 B00198.2018M314612-3

ExoticSpa mlyni tradtnl mssg llr, body spa.RR Utr no19 Mgwhrjo, Slmn087838185577(tdk bk cab)

BANK Anda kena BI Checking?Ingin punya E ktp yg resmi lg dan bs buka rek BCA BNI.Bantu buat kartu krdt/ Kta 0818 0936 1751 B00001.2018M314439-4

GADAI ”Gadai tanpa bunga Mobil/motor +STNK HP,tablet,laptop,TVLED,cair tinggi 087738443488 B00002.2018M314055-3

085878578464(WA)/087838310485. Gadai motor/mobil/BPKB langsung cair,aman&resmi tnp surve B00001.2018M314547-3

5 Menit cair tanpa bunga mobil/Min motor th12+STNK HP,Laptop,TV LED,cmra DSLR.085228886251 B00002.2018M314053-3

Bth dana mddk cpt&lgsg cair.Jaminan Mtr+STNK/BPKB Mtr aman& resmi.085100875853/087838100580 B00692.2018.313809-3

Dna lsgcair.Jmnn BPKB/ttpmtr/mbl +STNK.Amn&dpt cshbck.JlGodean Km4.085747000838/087738829877 B00001.2018M311550-3

Dna lsgcair.Jmnn BPKB/ttpmtr/mbl +STNK.Amn&dpt cshbck.JlGodean Km4.085747000838/087738829877 B00001.2018M314410-3

Ahli SdtWC,SalBntu,SmrBor/Suntik, Gali,svs,pomp air.P.Mur Yk 085100442374/0817228556 LsgDtg

feby 24th mssg fulbd rmh sabar cantik mnarik khss pggln htl serius Call Me 085803954354

KARTU KREDIT Gestun buka tiap hari Senin sampai Sabtu jam 09.00-16.00 WIB. Hub:081391316899

B00812.2018.312886-3

B00002.2018M314852-3

B00002.2018M314716-3

B00812.2018.313931-3

KARTU KREDIT Gestun&Pelunasan CC murah,seninJumat 09.00-17.30,Lokasi Gejayan WA:082136945750

B00198.2018M314072-3

’Mas Nur Pijat atau kerik tradisional 50rb HP:083820707334 diT4/Panggil.Benar2 Pijat

B00198.2018M314073-3

GIGI PALSU ”Prima Dental”Laboratorium tempat pembuatan gigi palsu.Cepat&Akurat. Hub:081270325523 Jakal

B00001.2018M314741-3

Pijat full body treatment buat lelaki dgn pemijat/terapis pria tempat bersih:081336124175

B00692.2018.314640-3

B00812.2018.312576-3

P Mardi ahli sumur bor sdotWC H:0818271723 Jakal Hrg murah WA085291886699 dr Blawong gnrsi

Pijat capek²kusus pria di tmpt & panggilan.Pak Afan umur 45th.Hub WA 087738050585

B00812.2018.314748-3

Ahli smrBor20-100m suntik svs pompAir smr gali salurnBuntu P.Nur 081226561001 Blawong24jam

LAIN-LAIN Cash/Krdit trmurah TV LED klks Mcuci AC DVD Spk PS alatRT Game camera MT Haryono24(387021)

B00002.2018M313177-3

Yudhistira52,mssg trad fullbody,man for man trf skrl std,ditempat/pggl wil Yk.081298308501

B00812.2018.311542-3

B01347.2018M314775-4

B01347.2018M313203-3

Nita 20th.Pijatdlm jangkauan anda. Pijat hemat Ringroad Sltn.SMS/WA 085600399914 ditmpt

B00002.2018M314839-3

B00812.2018.314501-3

Mbah Trimo Tkg Bor Dalam0-150m alat sndri psg-svs pompaAir sgl merk sdt/WC/sal buntu grnsi 1th 085102166637/081904000037

B01347.2018M312976-3

Nabila pjet cpk2 krk llr djmin fres JEC kTmr400m PomBensin keUtr400m (4trpis) 081904021340

WonderfulMsg kpster mantap,Jl. RRbrt P4anDemakijo keutr2Km tmr jln(sblmSlknMtrm)085643030463

Ahli smrBor(20-100)Tembus batu/ gali/resapan/Psg&svs pompa air 085100333665/08562878665 Grs

PERCETAKAN

PIJAT & LULUR Firra pijat sht Pria&Wanita Sabar, Cantik,Semok.SMS/WA.0856 40719419.Pelayanan Kami utamakan

PngurasnWC cptbrsih dgtruk tangkikhsus tdkcpt pnh lg.H:Chandra Kirana12 Sagan 562858/589589

WC penuh/septic pnh sal mampet svc P.Air sumursuntik timba rspan air H085102884317 lsg Tkg

Jasa renov & borong bngunan.Murah.Berkualitas.085878787290/ 081915542593.

GIGI PALSU

B00198.2018M314344-3

ASSESORIS 2ND Com.Jogjatronik lt.2/72.Ready stock PC,LCD,LAPTOP seken build up.HP Lenovo Dell.WA 08123120077 B00001.2018M314147-4

LAPTOP Dbayar tunai laptop kmptr TV LED LCD speaker dll normal/rsk dtampung sbnyk2nya082136411799 B01347.2018M311187-3

REPARASI Komputer anda bermasalah?Kami siap datang.Buka jam 07.00-21.00 Meonk comp:0899-515-9328 B00001.2018M311341-3

CATERING


SABTU WAGE 10 MARET 2018

HALAMAN 17

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I BISN CATERING RM Mandiri nasi box berkualitas muali 10Rb.Ayam bakar/chicken/ lele/udang dll bisa bayar bulanan.087 808080 335 B00002.2018M314240-4

PESAN ANTAR PsnAntr NsBox/uthAyam PggKltn GuramiBkr,Tmpeng,Snack8rb Matur Tengkyu 4436901-087839676698 B00165.2018.314659-3

PELUANG USAHA

PENDIDIKAN

PENDIDIKAN

PENGUMUMAN

LAIN-LAIN Dcr 1Org ditiap²kota kecamatan wil Jateng utk buka usaha chicken crispy grobag/stan.Frenchise gratis.hasil sngt bsr,dilatih.Alat² biaya sediri.Hb Kuliner Mandiri 08121592220 WA/SMS

KURSUS ’Kursus stir mobil Fadli murah dan bisa antar jemput.Hub:WA/SMS 081328856284 / 0274-388866

KURSUS Seratus Ribu Jaminan Lancar Nyopir,Bisa Lgsg Krj H.Newgama JlRRSel22 KrypykYk081228778817

KEHILANGAN Hilang STNK kunci Calya a/n Sugeng haryono tgl 2/3/2018,diPerum Jambusari,Hub 0274 886836

B00812.2018.313929-3

Sln 150,R pengntn 500,Jahit,Behel, Bbrshop,Sulam Als,www.kursuskusumatiara.com 087838244799

B00002.2018M314239-6

Extra income,full/parttime 2-3 jam/hr.Mhs/ibuRT/PNS.Allback ground.H:085725044313 ibu Novie B01126.2018.311521-3

FOTO COPY Jual Foto copy all type paket usaha awal hrg mulai 12jt. 0818 0403 4320 / 0813 9161 8640 B00812.2018.314746-3

Mulai 10jt FC PROMO TERMURAH. Ready stock Canon IR 5020/5000. Minolta 350/521/601 H:081914601912

Komunitas jaring dolar profit online forex - binary tersedia software robot otomatis 24 jam raih profit konsisten s/d 100% perbulan hub WA 087787577122 free pelatihan workshop

3 Jam bisa baca Al-Qur’an, Tahsin & Tahfidz (0274) 4284364 082134415773 amanajogja.com B00165.2018.312553-3

Amana Kursus Stir Mobil,Murah,Cepat Mahir 0274-4284364-08112649978 www.amana-transport.com B00165.2018.312554-3

CVSetyaraya kursus stir djamin bs 1jam bs nyupir.Sdia tnaga pngajar aja.Tlp/WA081229800338 B00002.2018M314794-3

B00896.2018.314519-6

B01126.2018M314823-3

B00812.2018.312883-3

B00692.2018.314806-3

B00002.2018M313424-3

B00812.2018.314616-3

Hlg BPKB nopol ab 3270 tl an Novi Setiyawan da Jatirejo rt 31 Jatirejo Lendah Kp

Nikah Siri Cara Islam,Biro Jodoh, Rukyah Syariah.Hub:Ust Kyai Muh/085102806650/085728112253

LES/PRIVAT Dbuka privat sd(smua mapel) smp sma(eksakta +english).guru dtg ke rmh.hub ika.082324202485

B00001.2018M314680-3

B00879.2018M311800-3

Hlg Dompet hitam brisi SIM,STNK, ATM,BPJS an Deris Noviandi didaerah Samirono.STNK nopol R5601KG. Jk mnemukn H085747819722

Dibeli barkas:alat RT,electronik, etalase,rak toko,alat bengkel dll. telp/wa085842013639

AC AC. Chiller. Frezer. Refrigation. Call 0274 865211 APITU Member Yogyakarta

Djl gerobak+isi.bekas pecel lele.trmsuk tenda.piring.gelas lengkap.7,5jt nego.085868229286

Stir mobil JDS 250rb/5jam Bisa antar jemput 087722248483, www.kursusmengemudijogja.com

B00001.2018M314686-4

B00002.2018M311609-3

B00001.2018M314819-3

Paket 5hari garansi bs berbhs bnggris dg bnar.Privat(didatangi 1.5k/mndtangi 750k)lgng dg penemu mtode JariEnglish yg bukunya sdh bredar nasional.Konsultasi WA:0812 4245 1815

PAKAIAN Jl Bhn Kain Santung 15rb-an. Daster-mukena santung,Bj Tdr, Kaos pria: 082322086948

B00001.2018M314468-6

Privat guru dtg kermh,hrg terjangkau mencoba grts.TK&SD,all MaPel,siap UAS/UN.082221154532

B01126.2018M314832-3

B00001.2018M314669-3

SEMINAR Hadiri Seminar yg akan merubah mindset anda sehingga berdampak melesatnya kesuksesan anda.Hub 081391160204

LAIN-LAIN Mau jualan Dawet tanpa modal? Sistem bagi hasil.Syarat wilayah kota Yogya. WA 082139423670

B00002.2018M313859-4

B00002.2018M314711-3

Pusing??Anda Terlilit Hutang Bnyk Mslh Rezeki Seret SolusiSMT 12jam7Hr Sukses 081904153305 Ush Nutrisi Mkanan Sehat, Part/ Fulltime,1-4jt/bln,MhS,IbuRT,Krywn, Umum SMS/WA081391927312

UNIVERSITAS Menerima Pendaftarn MHS BARU STIE SBI JOGJA Terakreditsi B Prodi Akuntansi & Manaj Bebas Uang Gedung&SKS SPP 375.000/blNett Info&Permhonan brosur:SMS&WA 081329430001 PinBB:D9EC2190

B01126.2018M313823-3

B00165.2018.313230-6

B00001.2018M313901-3

AGEN PROPERTI ”Jasa Properti” siap bantu jual-beli rumah dan tanah Sesuai harapan H:Supri 082177581771 B00002.2018M314021-3

Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503 B00001.2018M312260-3

DICARI Cari cepat lokasi pekarangan max.2000m² max500Rb/m utk kavlingan khusus wilayah Sleman, Bantul,kulonprogo.Lgs Pembeli 081328566088 B00002.2018M314642-5

dcri tnh utk saya kavling,status letter C/D/sertifikat turun waris,didlm/ dkt ringroad,akses mobil masuk.hub 0838-6662-8268(bowo) B00074.2018.314624-4

Dicari tanah untuk perumahan langsung pemilik SMS/WA ke 081931748950 B00001.2018M314275-3

KOST Kos Lgkp harian/blnn KMdlm AC noAC 10mnt keMalioboro PrkrLuas utr PsrGamping 082133616141 B00002.2018M313025-3

Kost putra fasilitas komplit d/a RS UGM ke utara 300m. Hub WA 0818265141

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

Rmh baru siaphuni lngkp kanopi pagar Hrg275Jt.2muka cash bs nego,siap bnt KPR 081336769941

Djl rmh ling Cluster,ada security, siap huni 2LT LB/LT 100/81. Hg825Jt,siap bgn 45/80 Hg570Jt,Jl. Paris km5;Jl.Ateka tmr kmps ATK. Bu Ninik081328710160

B00002.2018M314243-3

Rmh Cantik 368jt Disc jd 289jtDkt UMY&CLN Kamp UIN Bonus TV32/ACHny Bln ini 062853262002 B00896.2018.314675-3

Rmh masuk 100m dr Jl.Wates km10 Sedayu. 299Jt nego KPR/cash area kampus WA:08175468883 B00002.2018M313889-3

Rmh Mrh LT204m LB125m 3KM Tdr 2KM Mandi Tmr Psr KtGede Pringolayan H500jt Ng 087738467654 B00002.2018M313720-3

Rmh siap huni 300jt dislatan Ringrod Kasihan Btl bsKPR/Cash dpn Perum Besar Wa:08175468883 B00002.2018M312452-3

Rmh siap huni/bangun T36:266jt T45:313jt T54:342jt,Free biaya2. H:085741323025/087738085676 B00002.2018M314084-3

Rmh siap huni/bangun T36:267Jt T45:313Jt T54:347Jt,Free biaya². H:085741323025/087738085676 B00002.2018M314715-3

RmhMnmlisDlmPrumJlWatesKm10 150m DrJlBsrLT/LB90/36 2Kt 1KmDpr CpotSHM/IMB285JtNg082135972125 B00165.2018.314663-3

B00812.2018.314381-3

Djl rumah 124m² 2LT SHM jl Dr.Rajimin Sleman kota hrg 850nego 085100438876/085743473755 Jl kost,Gowok Ambarukmo 150m bang200m ats6KT bwh5KT,K.inti3KT 3KM.Hrg1350M.081227690100/WA

Hlg STNK mobil AB1685AY an Sisilia Eni Kristina da Jl.Angga Jaya II/232 Gejayan CC Dpk Slm B00002.2018M314693-3

Hlg STNK mtr R4629HP a/n Budi Haryanto da Batuata AB20/50 Gunung Simping Cilacap B00002.2018M314695-3

Telah hilang STNK Honda AB 6720 TH an Siti Rokanah yg menemukan Hub : 087739891888 B01347.2018M314488-3

Tlah hlang STNK nopol AB 5426QQ.Jika menemukan hub :083869711403 B00001.2018M314747-3

PEMBERITAHUAN Ingin py Incme15jt++/bl&mwjdkn KISS(Kel.Indo.Selamat Sejahtera)? SMS/WA:”KISS”ke085848906132

Jual BU rmh Taman Monjali Sleman Yk LT131 LB72 SHM nego. Hub Winer/Erik 082126611897 WA B02387.2018M314720-3

Jual rmh LT66m² H380Jt SHM&rmh LT174m² H980jt SHM.Tmr Lottemart Mgwharjo.Nego.081328008645

Dijual tanha sawah bgs dijln raya Gendol Tempel Slm LT365m hrg Rp200Jt.Hub 08175413012 B00002.2018M314521-3

Dijual tnh pek luas 184m lbr dpn 12m.Sdh SHM hrg 90jt. Telp 087838046661 B00001.2018M312132-3

Djl sawah brt Psr Niten Ls 92mhrg 100 jt nego,jln 3m Hub:08510 8392229,085640090526

B00001.2018M313836-3

B00002.2018M314745-3

B00692.2018.314635-3

Pek dkt kmp ISI Bantul-L325m LD12m-jlaspal mbl smpgn-dkt jlraya-2,6Jt/m-081226464012 SHM

Tnh Pek SHM 512m LD14(bs sebagian)Potorono BTP dkt Laguna Spring 1,2jt/m Nego 0818264616

Jualrmh ruko Lb6*9m Lt114m cck u/kntr ush brtPsrPlayen jl utama tggl pke190jt 085228459524

B00002.2018M314722-3

B00002.2018M313405-4

Pek rata bagus-Brt Masjid Agung Bantul-L324m LD12m-jlcor mbl mskdkt jlaspal-081226464012

Tnh pek SHM 952m² LD60 Munggur Srimartani Piyungan (utara Koramil)1,1Jt/NG Hub 0818264616

Ruang Usaha LT350m² diJln Kabupaten(utara BMKG)Kab Sleman Hg4,3jt/m Hub:082226730066

B00002.2018M314507-3

Pek SHM diBambanglipuro Bantul LT241 LD7m.Mbl msk dkt Pasar Turi Hrg:65Jt.H/WA081808955195

Tnh Pek SHM L132m lok Pandak Jl.Srandakan msk 500m Hrg 75Jt. Hub 085100395228

Pek SHM mlkSndri 150m LD10m 75Jt 300m LD10m 150Jt dkt BRI Polsek KalibawangKP 087738861510 B00002.2018M314699-3

Tnh Pek SHM L658m lok Brt SMK Maritim Jl.Samas L159m LD13m H80Jt.Hub 085100395228

B01347.2018M314771-5

Pek Utr kel Bangunjiwo Bantul dkt PADMA-L218m LD12m-jlcor-ramai-truk msk-081229706699 SHM B00002.2018M314731-3

B00812.2018.314231-3

Pekarangan 193m² LD11 Belakang BPN Sleman Hg:1,6jt/m Nego Hub:082226730066

Tnh Pek SHM L658m lok utara Puskesmas Srandakan Hrg 250Jt. Hub 085100395228

B00002.2018M314088-3

Tnh SHM tepi RR Lt491m LD19m hook dkt Kampus STIPRAM hg4,5Jt/ m.H:082134619500/08170234585

B00002.2018M314739-3

Tnh slt PlengkungGading JlPanjaitan L676m² LD45 SHMP.Akss mudah.085103884168/087812500746

RmhSiapakai utara bus Giwangan LT142 LB142 IMB,mblMasuk,AC obral 655JtNego.WA081326541009

B00002.2018M313794-3

Jual perum dekat kampus UMY STIKES Almaata.LT114 LB60 SHM. Hrg 450JtNego.Hub 087738691803

RUMAH 2lt KotagedeYK LT.297/336 sejuk nyaman mangku jln kt.6/km.3 grs-crport, utk RT/kantor/usaha, rangka bangkirai-jati 3,5M nego (TP) 085879959784

B00001.2018M314535-3

B00002.2018M314617-3

Rmh bns kios LT580 LD15 LB250. KT5 KM2 krmk.Lok Poncosari Srndkn Btl H:360Jt WA081808955195 B00002.2018M314567-3

Rmh br 325jt KT3 KM2 Psr Godean keutara belakang RS Aturot H:0878 39 987654/08222 53 23456 B00002.2018M312041-3

Rmh dalam Ringroad Jl.Tatabumi area kampus T45/100=550Jt KPR lgs pemilik WA:08175468883 B00002.2018M313890-3

Dijual rumah siap huni harga 259jt net lok dalam ringroad barat Hub:Tlp/ WA 081802631435 B00002.2018M314339-3

Hook 2muka LT390/LB200 260Jt. 180m/LB100 165Jt Sanden jh mkm kndang sutet TrMsk087839577738 B00002.2018M313114-3

Kluster Dalem Tentrem SHM+IMB ,Mulai Type 25/100:299Jt,Jl.Wates Km12 Yogya.KPR.082135617488 B00692.2018.314807-3

Perum T:45/90,sdh ada yg siap huni,Lok Jl.Wates,Brimob ke utara. H:290Jt PH:087738883699 B00002.2018M314570-3

Promo Type45/90 harga 216Jt dekat kawasan pantai Kuwaru Bantul. H:085101233777/081903772065 B00002.2018M314765-3

Rmh 250Jt di Sumberan Sedayu siap huni baru T36/73 KPR/Cash jalur Bandara,WA:08175468883

Rmh djl 36/110 SHM+IMB Hrg 339Jt.Kalasan akses lebar 4mtr. 082237024007/087838854647 B00002.2018M314229-3

5Unit strtgs JlImogiri Barat Km5 Ngoto&Km8 Bibis,jln aspal papasan LT110&117 T.70 3KT 2KM Carport 2mobil LantaiGranit 600Jt Ng 0818465555/081327782779 B00002.2018M308832-5

Bismillahirrohmanirrohim,Rmh 2Lt, amn&nymn,Jakal Km 7,SHM,LT300, LB 200, 6KT,5KM,Crport,2AC, Tmn. 085766936930,WA:081377923464 B00692.2018.314638-4

BU murah rmh prum PondokPermai Tamantirta2 103/54 5mnt dr UMY/630Jt Ibu Nurul 081215407007 B00002.2018M314846-3

Dijual Apartemen Jakarta H2WIT Djl Rmh L220 Jl Ry Sukowati Sagen 081317250385

B00002.2018M312340-3

B00074.2018.314625-5

Rumah baru 10menit ke UMY.Beli dpt diskon jual dpt komisi.Harga 497Jt.085729690996

B00002.2018M314498-5

Dikont Perum Ngestiharjo 2 sel UPY Lt115 Lb70.3KT AC,dapur set,W.Hiter,Carpot.087838800647 B00002.2018M311430-3

B00002.2018M314791-3

Dikont perum SBI F/149 2LT 4KT 2AC 2KM RT List220VA PAM,parkir 2mbl.H18Jt/th.081228887750

B01347.2018M314486-3

Dikont Rmh 1RTm 2KT List 900 W 8jt/Th Gamping Kidul Rt02/17. Mbl tdk msk. Hub:082136261309

Rumahbaru lok utrISI type 100/141 4Kt 4Km carport taman hrg775ng 08122942165/ 087839406245 SprMwhElitMnmlisBrJlImogiri BrtKm7,5L110mLb100 2Lt4Kt3KmdLtGrntTmnKlm539JtWA087843336660 B00165.2018.314664-3

Tanah 700m² bonus rumah 400m² asri 2 lantai 3,2M jakal km 7 sengkan,budi 081259196810

B00001.2018M314425-3

B00002.2018M314480-3

B00002.2018M314171-3

Dikont rmh baru bagus 2LT 4KT 3KM garasi 17Jt/th perum Polaman Jl.Wates km12 087738425502 B00002.2018M313749-3

Dikont rmh.2KT,Rtmu,kmd dlm.3Jt/ th.Sanggrahan Btl.Psr Seni Gabusan ke tmr 1km.085640102624 B00002.2018M314377-3

DKntrknRmh Br BsrLt250Fulbang 3KtRtm,Dpr,Grs,trs2Km LokPulowatu k BrtSlmn WA/T087738668522 B00165.2018.314608-3

Dkontrakan Rmh Sarimulyo Jakal2Lt 7KT 3AC Grsi Carpot Tenang Sejuk Nyaman Hub:08125942999 B01126.2018M314402-3

Dkt UPN.Rmh kos LT Atas Selrhnya (Privacy).6KT,2KM,RTamu.18Jt. JL Utama35 Pugeran.0816693667 B02387.2018M313945-3

Dswkn u/Muslim Perum Margomulyo 48 dkt SMK Seyegan dr Jombor 15 mnt.8Jt/th.WA 081904012599

Djl tnh SHM L164m2 Jl.Wonosari Km8 keUtr 200m.Jl.Aspal mbl simpangan 1,9jt/m.08562856934 Djual tnh swh LT 1200m dpn 10m jln mbl papasan hrg 500rb/m buat kos2 san sip lksi Pandeyan Jl Imogiri Brt km 5 HP:087739753856 tidak WA tlp/sms saja DjualCptMrh.Tnh dKancilan Jogja utr dktMerapiView 137m² view Pepohn2,6jt/m,Ng 08.1234563627 Jl Cpt Tnh SHMP 2338m2 LD40m 1,5Jt/m2 Kotak Bgs Jl Palagan Km16 ke tmr.Dkt rcn Ringroad ke2 cck u/ Invest ph.087832232555 B00165.2018.314398-4

Jl cpt tnh swh L876 LD9 jl aspal brt Ramayana Prambanan dr jl Jogja-Solo 200m msk Sleman SHM Hrg1,5JtNego.H:081326432276 B00002.2018M314714-4

Jl tanah kav Argorejo Sedayu Sltn kampus Mercubuana LT 109m LD 8m Hrg 975Rb/m 081392238420 B00002.2018M314168-3

JlKabupaten Sleman-swh kering (L387m+L480m)LD24m-jlaspal mbl pmpgn-dkt mkm-081228899150 SHM B00002.2018M314734-3

Jual cpt murah SHM Pek 109m²/95Jt NG 2muka mangku aspal cuma 500m utara lap Baratan Pakem Slmn/10 menit utara kampus UII Jakal Slmn 082242658149/087839535056 B00002.2018M314641-6

Jual cpt murah SHM Pek 198m²/145Jt NG akses aspal jauh mkm cuma 1,5km brt Janu Putra Cebongan Mlati 081233522019/081809035577 B00002.2018M314632-5

Jual cpt murah SHM PEK 198m²/145Jt NG akses aspal jauh mkm cuma 1km brt LP/SPBU Cebongan Mlati 081328566088/087821007986 B00002.2018M314363-4

Jual cpt promo SHM PEK 109m²/105Jt NG. 2muka mangku aspal jauh mkm cm 500m utara Lap Baratan Pakem Slmn 082242658149/087838317570

B00002.2018M314365-5

Rmh 290Jt di Barat Kasongan,rame siap huni baru T36/80 KPR/cash WA:08175468883

Dijual Rmh Mewah Di Pst Kota (Dkt UGM),LT800,LB500,7KT,5KM, SWpool,Full fasility,Kawasan Elit/ nyaman,Rp16M,H:087839410497

Rmh ckp bsr,dlm kota,sktr wrgsoto Sholeh,Tegalrejo 200m 3ktgrs, karpt,25jt/th 081328302479

Jual cpt promo SHMPEK 112m²/ 85Jt NG akses aspal pdt penduduk jauh mkm dkt komplek perum Gajah Mada Turi Slmn 081328566088/087836605324

Rmh baru SHMP 60m² full fasilitas 170Jt bs KPR Prambanan CP 081328107819 / 082242708006

Djl cpt rmh siap huni ling Cluster, LT155m,LB129m,3KT AC,2KM. Baciro-Yog.Rp1,3M.087738388046

Rmh disewakan P.Bumimulia Blok31F JlGodean km8 fas4KT2KM dpr Rtamu L.nyman.CP085101565489

Jual cpt tnh SHM L326m²,ping jln strategis/sumur,3muka.Dkt:RS, Bank,psr,sklh.H:083144557887

B00002.2018M313887-3

B00002.2018M313888-3

B00002.2018M313625-3

B00002.2018M314107-3

B00692.2018.314805-4

B00002.2018M313123-3

B00002.2018M314490-3

B00896.2018.314522-3

B00002.2018M314769-3

B00002.2018M314218-3

B00001.2018M314042-3

Jl.Cpt.Pmlk.Lsg.WA:081390560317. Ruko 1lt.Jl.Raya Bantulan.20.Slmn. Yk.LT:135m².LB:109m².LD:6m .P:22m.2KM.2KT.1dpur.SHM+IMB

B00002.2018M314568-3

JL rmh siaphuni prmnas blok12 dpn kampus UIN pjangan btl L86m, 2kt,km,dpr,350ng081326608564

B00001.2018M314538-3

Jual tnh kavling L290m² LD30m mbl bs msk diGandok Jl.Imogiri Brt km7,3 telp 082134448251

B01127.2018M314845-3

Tnh murah tmr sadar paingan LT1790/14m SHM cck Gues Hose kos&usaha 3,5Jt 087838376396

B00002.2018M314474-3

Dikon rmh perum Wirokerten Indah Jl Pisang A270 Wirokerten Yogya.Strategis dkt kampus pasar/Kotagede.KT4 2KM 1 garasi hanya 20jt/thn Hub:081329140155

Tnh dijl 286m² TP.Blkg Hyatt, pajak pembelian ditanggung penjual.08986675720/WA08986675877

JUAL R.USAHA Djl Ruko strategs dkt Kraton deretan Toko kaos&batik Jl Rotowijayan L102m SHM.H:0811258165

Pek bagus-sltn UMY-tepi jlutama Bangunjiwo Bantul dkt UIN-L1640m LD30m-Huk-08175464300 SHM

Rmh/Guest House Strgs,4mnt Tugu, SKE,Hyatt,4KT,LT130,154,167, ling asri SHM 081802564969 WA

Rumah type 29 Hg mulai 146Jt/ an dkt Wates Kulonprogo kawasan 2hektar SHGB&IMB/081329391565

B00002.2018M314360-3

Jual tnh kav dlm perum.Lok:Maguwo (Strtegis)LT125m H3,5Jt/m.Serius 082226660001.TnpPrantara

B00002.2018M314290-3

Jual Toko Pinggir Jalan Gajah mada,LT180 SHM,LB 150,Hrg 2,5M Nego.H:0811250017&087839722264

Djl Rmh JakalKm9 Plosokuning 5 Lt82mFulBgn5Kt Rtm KmDpr Trs Lingk aman 400JtNg087738668522

B02387.2018M314758-3

Tnh di Jl Wates km5 L1250m2 ld:15mtr hrg:1.5jt/m nego dikit.H:0852 5253 8646

B00002.2018M314228-3

B00001.2018M314151-3

B00165.2018.314609-3

B00001.2018M314756-3

Tnh kavling mrh Bantul kota Barat SPBU Rendeng dkt perum.LT70m LD7 Hrg85Jt Hub081808955195

Rmh siap Huni LT150,LB125 2LtHook,tmr Psr Stan Mgwo dkt Bandara, 3KT,2KM,Crpot.081328747999

Rumah Sentolo 72m HG125Jt&tnh bs usaha Warung.Sedayu 50m SHM Pekarangan H65Jt.081393561717

B01347.2018M314590-4

Jual tanah swh SHM 1400m² LD 15m di tmr Pemda Slm/Jl.Gito Gati.Hub:081228250859

B00002.2018M314622-3

Kapling di Pajangan Sedayu LT.8590Jt area jalur Bandara Br Rongroad Baru WA:08175468883

Djl tnh pek kali abu banyuraden gamping brt ringrut 75m sel rel 75m luas 1387.H08112504535

Dikntrakan rmh 3kt 2km 15,5 JT/ thn,tambakboyo dekat Amikom,UII ekonomi,UPN.Hub 08125531276

B00002.2018M314296-3

Termurah SHMP L850m mk 18m H300Jt NG sltn per3an Sapuangin Pandah Btl H 087738322217

B00002.2018M314631-6

Tanah Dikntrakan Luas 890m² LD22m Di Jln Ry Sribitan Bangunjiwa-Sedayu Hub:083838393696

B00002.2018M314189-3

B00002.2018M313892-3

B01126.2018M314530-3

Jual tanah pekarangan 371m di Kotagede pinggir jalan aspal Rp.3.5jt/m Hub: 081226222726 Maaf jangan SMS Yang serius saja

B01127.2018M314837-3

Termurah SHMP L315m mk 15m H120Jt Brt lapangan Sorobayan Sanden Btl H 087738322217

B00002.2018M314063-3

Djl tnh L2300,500,1000&262m².Lks di Condong Catur tepi aspal.Cck gudang/rmh 08122798551

B01126.2018M313520-3

B00001.2018M314757-3

Jual R.Usaha pgr jl.Palagan km10. dkt Tmn Plagan Asri3.Sblm psr Rejodani. Lt634m².Lb500m².Lbr18m. SHM-IMB.H:081328547888yk

Djl Rmh diPerum Condongcatur Ls90m 2KT 2KM,mblmsk dkt pasar kampus RS RRoad H:085882543480 B00002.2018M314627-3

Jual tanah pek SHM 359m²LD 14m di barat Term.Jombor 250m.Maaf TP.Hub:081228250869

B00002.2018M314743-3

Tegaln L5000m2 Lbr53m SHM dpn Jln aspal hrg:65rb/m2 di Giri skar Panggang T:081227663666

TANAH DISEWAKAN Jual cpt promo SHM PEK 186m²/85Jt NG akses aspal jauh mkm/sungai cuma utara perum Gajah Mada Turi Slmn/25 menit utara Brt kampus UII Jakal 081326986855/087825450967

Tnh djl LT114m² SHMP Hrg 1,75/ m² Kalasan dkt perum Pertamina 087838854647/082237024007

B00002.2018M314532-3

Hanya 119Jt Type50,2KT,1KM, carport,lok strategis,Timur Seturan dlm Ring Road 082134536622

B00002.2018M314346-3

B00002.2018M313624-3

Tanah&bangunan bagus Jl.LtJend Suprapto Ngampilan Brt Mlioboro 390/17m 15Jt/m 087838376396

Kapling di Gamping Sleman dkt calon mall LT240=300Jt bs kredit bank WA:08175468883

B00002.2018M314712-3

RUMAH DISEWAKAN 3 Rmh 5Km 2Km 2Km ada Grsi diJakal Km7 perTh 28Jt 10Jt 12Jt Nego Hub:P.Pairan 081328860603

B00896.2018.314513-3

B00002.2018M314459-3

Tanah SHMP ±9x7m² akses jln 5m Hrg 30Jt utara Candi Prambanan 081328107819 / 082242708006

B00002.2018M314322-3

Djl Tanah diWonosari Ls200m² Lok Samping Batas Kota Wonosari.1,3Jt/ mNG.Tlp/WA081312423792

B00002.2018M313891-3

B00002.2018M314559-3

Tnh djl blk Hyat 5500/24 H24Jt TP aspal swh L150/8 H2Jt Candi Jakal ling bgs 081319317763

Djl tnh SHM 108m² Jl.Jogja-Solo km12 samping Toko Mebel Midora,utr bks tmbangan truk,Purwomartani Kalasan.081384958150

B00001.2018M314154-3

Jual tanah HGB, luas 2800m2, ld 48m. Jln solo km 10 (brt KR) hub tlp/WA 081226719198

B00002.2018M314069-3

Tanah pinggir Jl.Wates km7,5. Luas180m,lebar10m.Pekarangan H 5,5Jt/m.Tlp/WA 085729182272

Jual tnh SHM Kwalangan barat polsek Pandak L522m LD13m truk msk H220jt NEGO H 087839974422

Rmh mewah Jl.Kaliurang km6 dkt UGM LT272 LB115 murah 2,2M bs KPR nego WA:08175468883

DjlrmhSHM143JtdiSandenBtlL126m² M8m² B56m² sdh kramik,list,mbl msk 2mk.WA087739293678

B00002.2018M314068-3

Jual tnh pek Lt 150m SHM lok brt Puskesmas Playen hg 35jt neg Hub: 082323583456

Djl tanah diWonosari LS200m² lok depan batas Kota Wonosari 1Jt/m² NG Tlp/WA 085602680384

B00002.2018M314123-3

Jual tanah barat UAD Wirosaban dkt Ringroad L158m² muka10m Hg2,9jt/m Hub:081328020064

B00002.2018M314723-3

Tanah Pekarangan SHM Hook L101m² di Wioro Jln Pandawa mangku aspal Hub:087739171730

B01126.2018M314835-3

Dijual rmh LT/LB 106m.SHM Hrg 375 jt Nego.TP.Mredo,Bangunharjo Sewon Bantul.081328297161

B00002.2018M314089-3

B00002.2018M314067-3

B00002.2018M314738-3

Tnh dipinggir jln Raya Saren (100m dr psr saren wedomartani).LT 645m SHM pek Hrg 2,2jt/m(nego). H:087839722264&0811250017

Djl tnh pek SHM lok strategis 50m dr jln raya,LT.182m2 Jl Godean km 7,Bantulan.08122826032

RUMAH DIJUAL

Tanah Pek 200m² LD10m²(Hook) Candiwinangun Ngaglik Slmn(Barat UII)Hg1,65jt/m² Ng 0818264616

Jual Tanah 219m² muka10m pinggir jln aspal hook dkt dgn Ringroad Sltn Hub:082133759908

TANAH DIJUAL

B00002.2018M314700-3

B00165.2018.314509-3

Jual cpt Tnh SHM Pkr 765m LD16m 10Jt/m Kotak Bgs Jl.Magelang Km7 cck utk usaha087832232555

B00002.2018M314529-3

Rmh LT196 LB120 Perum Jangkang JlBahasa C54 Nogotirto Sleman. H960Jt grsi 3mbl.081390653525

B00002.2018M314476-3

B00002.2018M314577-3

Hutama Hotel AC, km mandi, TV. Hubungi : Telp 6645766 atau 087738061411

Swh tepi Ringroad Brt-Dkt UMY Kasihan bantul-L3144m LD24m-tengah ada Jl2m-087839322230 SHM

Jual tanah L2700m² LD 30m² H per m² Rp 500Ribu lokasi barat UMY Hub WA 081578956084

BU Rumah Baru 2KT+KmrMandi dalam LT101 Hg330jt diJl Godean Km8 keutara 300m H:082226730066

B01127.2018M314840-4

B00002.2018M314245-3

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

B00002.2018M314364-5

Jual tanah kering luas 11000mtr.Cck buat gudang hrg 2,5jt,Ceper,Klaten. Nego H:08122700229

B00692.2018.314802-3

B00002.2018M314244-4

B00692.2018M313507-3

MEUBELAIR Barkas MebelJati Top Komplit,Jual Ratusan Lmr Mj Krs Pnt KsnDll,Jl Bugisan Sltn08122700229

B00001.2018M314671-3

Rmh dkt lap Kasihan,50m dr aspal,2Lantai LT108.Hrg650Jt SHM.Hrg spesial s/d ahir Maret.Hny 4kav.081336769941/0274-389250

B00002.2018M312607-3

B00002.2018M314514-4

Sgl ttg AC ruang:Srv,Bkr/Psg Sw,Psg AC Baru/Bekas (bs TT) Selaras Alam AC.Hub:081226954977

B00001.2018M313289-4

Umroh+Turki 12H 16April 25,5Jt start from Jogja,By Saudi Htl*4&3. H0274-389250,081336769941

TANAH DIJUAL Swh SHM 1300m LD12m jl aspal dkt RSPKU Gamping jl.Wates km5 bs kering 1,2Jt/m 087738861510

BU jualcpt rmh baru siaphuni Jl.Wates km9 LT114 SHMP+IMB ling Perum,320JtNego.087839980954

B00001.2018M314831-7

OperKontrak utk UsahaMassage Pijat Sdh Jalan,Bnyk Planggan LgkpAC-Air Panas strategis Jl Palagan 6Bln Lebih 081804225656

B00813.2018M314655-3

Seccorps AC.Specialist service AC,kulkas,cuci service perbaikan bongkar/psg isi freon dll.Hub 087739666162

HAJI/UMROH Ingin umroh?Hati2 jangan asal murah.Pilih yg amanah & berizin resmi.PT.Jannah Firdaus.Hub. WA:081230 464 720

TANAH DIJUAL Jual cpt promo murah SHMPEK 200m²/95Jt NG akses aspal jauh mkm/sungai lok 1km utara perum Gajah Mada Turi Slmn 08224 2658149/087839535056

Dijual tanah shmp lt 390 ld 20 jatirejo mlati sleman. 1.750.000/mtr . 087839827007

Rmh di gamping Sleman dkt RS PKU &calon Mall Jl.Wates LT922 LB135=650Jt aja WA:08175468883

B00002.2018M313796-3

Jasa servis AC mesin cuci jogja perbaikan perawatan B/psng hub 087845670532(WA) Libur Buka

TANAH DIJUAL 100jt Tnh SHM 264m2.Lok ideal1mnt dr jln utama Srandakan-Yk/Jlr bandara baru. 087719517771

B00002.2018M314248-3

Rmh br siaphuni mwh2LT Gitogati dkt jlMgl LT137LB142 4KT+AC4KM Fas lkp strtgs 087838687636

Cuci AC 50Rb tmbh freon60Rb bnkr/ psng AC 250Rb serv Mcuci/kulkas125Rb.Bgaransi082172749082

B01126.2018M312231-3

Dijual tanah pekarangan L:105 dekat Ringroad Barat&perumahan.Hrg nego Hub:08124874117

Jual u buyer tnh bns rmh lama terawat SHM249 diBcr.5KT,2KM,dpr,grs.H:3M. Hub:081227104259

B00002.2018M312491-3

B00002.2018M314477-3

B00002.2018M314247-3

B00001.2018M314542-4

B00002.2018M314138-3

Bantul Teknik ser vis AC,Isi Freon, pasang AC. WA 0857 40964788 Aryo

B00001.2018M314554-3

Mb@ Is Jualbeli brg bks siap membeli elektrnk,prlngkapan RT,etalase ,grobakdll.081904175509

B00198.2018M311556-3

Dijual tanah cocok u.Ru ko / kost exclusive:L 290m² ld.12m di pinggir Jl.Perumnas Ry utara Selo kan. Hp.0858.8798.4494

B00002.2018M314353-3

B00002.2018M313627-3

B01347.2018M312974-3

Dijual SHM sawah (prs kering)LS 972m² tepi jl Titibumi dlm Ringroad 4Jt/m² Hub:08156722700

Jual murah rmh siaphuni blkng Lipoplaza Lt150m,3Kmr,garasi,dapur,t4 strategis.081328084058

B00001.2018M313369-3

Popi 70-200rb,Fas AC,TV,Heatr MP,PrkrLuas,Jl.Kaliurang km15 T:0274-895484,WA:081325471039

B00002.2018M313171-3

TIKET

B00002.2018M314418-3

B00896.2018.314518-3

BU:Tnh pek.SHM 335m² Mk.14m. Smbrbtikan RT02 Trrnggo Btl.Tnp prntra mlk sndri.H085927484872

B00002.2018M314341-3

BARANG BEKAS Barkas Bantul:Siap beliTinggi Barkas,Mebel,Alat Fitnes,Bengkel, TV,AC,dll CP/WA087739293678

Djol meja rotary sablon 8 pallet import,kondisi bekas 75%+dryer. Hub 0817445871

BU djl tnh kav LT100m,hrg 3Jt/m nego.Lok 1,5km utr std Maguwoharjo Slmn.Hub 0821.3830.3598

B00002.2018M314694-3

Jl nego banget homestay L:472m² SHM ada 10KT lokasi daerah wisata Kasongan H:081586246510

B00692.2018.314634-3

Baru T56/98= 419Jt SHM IMB.Timur blok O Janti dkt AAU Berbah akses mudah 085100009566 TP

B00002.2018M314462-3

B00002.2018M314506-3

Rmh Br Prm Aruna Citra Jl Godean Km6,5 Sidoarum LT/LB124/98(2Lt) KT3.H:1,3M(Ng)08127411663

B00692.2018.314293-3

Hlg STNK AB3378UE a/n Siti Azfiroh Muslimin d/a Plosokuning 3 Minomartani Ngaglik Sleman

B00002.2018M314727-3

B00002.2018M314457-3

Terima kost kary/mhs pria kmd dlm park luas jl wates km 2 kalibayem utr hub 08122795967

B00002.2018M314701-3

BU djl tanah pkarngn SHM lok utara LANUD Adi Sucipto L170m² LD12,5 pinggir jl.085647217899

B00002.2018M312318-3

B01126.2018M313062-3

B00002.2018M314621-3

Hlg STNK AB-1839-YN a/n Mastono d/a Minggir III RT003/007 Sendangagung Minggir Sleman

B00385.2018M314665-3

Rmh baru siap huni 65/131.Utara bandara Adisucipto 650Jt NG.SHM/ IMB.Tlp/WA 085729182272

B00002.2018M314371-5

B01126.2018M314827-3

Apik murah-Pkrgn jlutama PajanganBtl-dkt UIN-2400m LD20m(ngantong) viu sungai-081229706699

B00002.2018M313952-5

Rmh 2Lnt 5KT 3KM Full AC,pgr Jlnaspl LT221 LB400,SHM,Jl Nogotirtono35A,H:081328575555TP

Mnerima kamar kosong putri.Bersih.Suryowijayan(dpn Soto Pak Marto Tamansari)H:081931707816

Hlg STNK AB 1833 HH a/n Marietta Inez d/a Jl.Purbayan 1286 Kotagede.085895888682

B00385.2018M314661-3

B00002.2018M314604-4

Maleo Kostel.Aman,nyaman&brsih. Fas:lngkp.Hrg mulai 200rb.Lok:Jl. Surayudha Gg Kenari No31A Swakarya&Jl.Cempaka Putih No8B Deresan Sleman.Hp:08118700065

B00002.2018M314710-4

99jt Kavling SHM 166m2,Ld10m,Lok desa wisata 1mnt dr jlnYk-Srndakan/Jlr Bndra 087719517771

Kav siap bgn SHM&IMB jln lebar6m type50/131.Hrg706Jt.Lok JlPalagan km12 RS Puri Husada k utr Pesona Palagan.081227144575

B00002.2018M313201-3

OPER KONTRAK Oper kontrak segera rmh s/d 10 Des 2019 harga 15 juta net, 3Kt, dpr, WC-KMd air smr pompa, Token 900 Wt,letak di Tegal Mulyo no 100 Pakuncen, masuk mobil .hub 081392952848 atau 081215507877

RUMAH DIJUAL

B00002.2018M314185-3

Kost putri dekat Blok O, bersih, nyaman,murah.Hubungi: 08180 2741989 atau 081328599383

B01347.2018M314772-3

Hlg BPKB AB5596XQ Beat13,Noka MHIJFD210DK415131,Nosin JFDZE 1412552,an.Drh.MayaSaktiningrum

Stir AlFattah Maguwoharjo.Utk pemula&spcialis orgTkut.AdaT4 khs latihan.WA/SMS085701155141

Les SD/SMP/SMA nem tinggi hub Nindya Gama Jl.Nakulo 16A Wirobrajan 370520 HP 081578956084

LAIN-LAIN Dijual murah mesin2 kayu molding, bubut dll hubungi 08122801196

B00165.2018.314817-7

HOTEL/PENGINAPAN

B00002.2018M314170-3

PENGUMUMAN Bth krywn,jjr dspln,18-35th gj+mkn+ bns,mes Lk².Lam TK Arum Baru jlGitogatiSlm 087839398117

B00165.2018.314605-3

TOUR & TRAVEL

Spcial Rprasi:Mebel Plitur Ulang, Melamin,Rotan,Ganti cover sofa& bsTT! AsaJaya087838882300

B01126.2018M314533-3

Dibuka.Privat mandarin u/ TK-SDSMP.Guru wanita pnglmn mengajar di sekolah.Llsn univ di Guangzhou.Hub Ika082324202585

GENSET

MEUBELAIR Service mebel Plitur Melamin Jok Kursi rotan dll.Terima Jual-Beli mebel lama.087838275020

Hlang STNK SPM Hnd AB2298MQ a/n Fortina alamat:Kragilan RT10/08 Sinduadi Slmn 081568419327

B00001.2018M314687-3

B00074.2018.314489-3

B00812.2018.314614-3

PEMBERITAHUAN Pemasaran Produk Anda Ingin sampai diLuar Kota,Ingin diBuatkan Website Gratis,Ingin Banjir Order.Silahkan WA kami 081327578474.kami akan Survey Produk Anda klo cck kami buatkan website.Kuota Terbatas.

B00002.2018M314368-5

B00002.2018M314483-3

B00002.2018M314043-3

B01347.2018M314496-3

B00813.2018M314658-3

B00002.2018M313895-3

B00002.2018M313894-3

B00002.2018M314737-3

B00002.2018M314730-3

B00002.2018M314729-3

B00002.2018M314566-3

Pkrgn dkt Kamp ISI/AKBID BantulL:347m LD:24m-Mobil Msk-Cck u Kost/Kapling-081328885886SHM Rmh djl pgr aspal kav no6 Dsn Krandon Berbah,2km dr jl.Wonosari Sekarsuni ke arah utr.SHM tnh 60m rmh TP45m 2lantai.H290Jt bs KPR DP30% HP085879859855

B00002.2018M313970-5

B00692.2018.314803-4

B00002.2018M314707-3

B00002.2018M311656-3

B00002.2018M314325-3

B00002.2018M314324-3

B00002.2018M314323-3

B00002.2018M314059-3

B00002.2018M314378-3

TnhPek 3350m²,LD25m,Ambrktwng Gmping,p¼ lampu merah keUtr 500m cck utk inves/perum/kav.H.Nego. H081226119055/087738090455

B00002.2018M314600-4

Sanden dkt pasar Celep hook2muka LT230m LD13m 140Jt dkt pasar TK SD SMP SMA 087839577738

Trmurah SHMP 605m mk 12m sdh dipagerbumi H270Jt Timur prtigaan SapuanginPandak087738322217

SHM 100m Ld:10 Mbl Smpngn Sltn TerGiwangan JlDladan dktRRoad Ling Pndtng/Perum085100135904

Untk Kntr/Ruko Per4an RR Sel Jl.ImogiriBrt 335m/22m 4jt/m &tepi RR Sel tmr Trmnl UH 430m/14m dpt 3mk 3jt/m&Sltn Laguna Spring Potorono 530m/14m SHMP Mbl Simpgn 1,3jt/m.085100470383

B00002.2018M313116-3

B00001.2018M314798-3

SHM 196m Purwomartani 166m 506m Hrg 2,3Jt/m dekat SD Model Jogja Bay.Minat hb 081328367534

B00002.2018M314286-3

B01347.2018M314497-3

B00002.2018M314090-3

OPER KONTRAK RU Over kontrak utk usaha Ruko Jl.psr Barongan Rayasumber jetis Bantul 5jt/th.Hub085217664926 B00001.2018M314666-3

SEWA R.USAHA Boleh dikontrakn ruko bngunan baru dpn Pasar Piyungan Jl.Wonosari km14 tepi jl utm 25Jt 2KT,LD11m,prkir luas.Kontrak lama bs byr brtahap.Gandu jl.Wonosari km8 kios3x14m hal luas 15Jt. WA085743058806/082137911565 B00002.2018M314591-7

Depan kampus strategis,oper kontrak kios uk +-8x3m ,1,5th bs prpanjang,nego,H:089671373573 B01347.2018M314850-3

Dikont kios UK9x6m. Rolling+kacaparkir dpn 3m.Cck u/kantoran.Bantul kota.Hub087838322759 B00002.2018M314373-3

Dikont tpt usaha lok JlWonosari km7 prmptn keutara 100m.LT600m+bang 11x4 lst4600W&4400W cck u/ gudang&garasi.081229994142 B00002.2018M314773-4

Dikontrakan ruang usaha Mrican Gejayan+kmr mandi 5x11 strategis.Hub::08526982272 B00002.2018M314767-3

Dikontrakan T.Usaha(u/RM)6x12. Strategis dkt kmps murah 11Jt/th min 5th .0821333 63333 B00002.2018M314242-3

Disewakan ruko 3lantai,luas 7x30, pinggir jl.kaliurang km13 (samping uii)082243437711

Untuk Rmh Tgl/Kos 212m Ld10m SHM Pek Lok Tmur Kmps PPPG Kes2jt/m & u/ Usaha Jl.Utama brt Psr Jangkang 3Kav @130m Ld10m SHM 2,3jt/m NG Hub:081804074040

SHM pek utr Perum Bandara Asri Berbah,L.125m,Ld 8m,truk msk,1,5jt/m nego.081.328.000.505

B00692.2018.314804-3

B01126.2018M314539-3

B00001.2018M314814-3

B00002.2018M314087-3

B00001.2018M313736-4

Disewakan Kios Uk:4x9m Harga 7Juta/thn Jl.Paris Km8 Tembi Yogya Hubungi WA:0877 3459 9650

Untuk Kos/RmhTgl 400m SHMP,Loks Jakal km13 msk ktmur 300m.Link Kos,2jt/m.H:081804074040

SHM 847m² dpt 2jalan aspal LD10 diBarat UII Jakal Hg 950Rb/m Hub:082226730066

B00001.2018M314678-5

B01126.2018M314537-6

B00002.2018M314582-3

SHM 250m2 LD 12m cck u/ kos,Jakal km13,msk ke brt 400m,sltn UII,4jt/m Ng,081228019859 TP

B00002.2018M305226-4

Jl.Ruko dpgr jl.Raya Palagan Km10. dkt Tmn Palagan Asri 3&Psr.Lt634m². Lbr.18m.Lb.500m².Co2k Show room mbl,mtr dsb.Siap KPR.Hub 081328547888 Yk

B01126.2018M314536-5

B00165.2018.314256-3

B00002.2018M314213-3

Dkont Kantor Salon Cafe Comp Distro.Strategis, Demangan Baru Rajawali 06 0274561778 TP B00002.2018M314317-3

SHMP 303m2.LD12m cck u/Kost,sltn UII,Utr Ponpes Jl.Aspal hdp Timur 3,5jt/m. 081328747999

B00692.2018.314636-3

Dswkn:Gudang diMrisi Kasongan(bs u/HomeIndustry)L1142m²jl aspl. Sewa min6Bln.WA081229515222

Strategis u Ush-Tnh L300m LD17mTP jlraya dkt Masjid Agung BantulSeparo bisa-087839322230

B01126.2018M313518-3

Oper kontrak cafe di Seturan msh bgs allin 90Jt (sewa,bgnanintrior,wifi) WA/HP 085878806885

Strategis, SHMP L500m2&650m2 LD 13m dekat gerbang UIN Pajangan BTL 085101849222

Ruko 2LTmasih 7bln hg 25jt.p15x2m lbr 6m.dpt diperpanjang,dkt indomaret.hub 081804447333/08122702856

B00002.2018M314725-3

B01126.2018M311957-3

B00002.2018M314348-3

B00002.2018M312336-3

B00001.2018M314844-4


SABTU WAGE 10 MARET 2018

HALAMAN 18

LOWONGAN KERJA ADM-KEUANGAN Dibutuhkan ADMIN Wanita,Min SMA,bs komputer minimal ms.office, max 25th hub : 085643815962 B00692.2018.314633-3

DIBUTUHKAN SEGERA Admin. Wanita.8 jam Min.SMK Akuntansi Gaji menarik & nego SMS/TELP/ WA: 085.292.993.337 X-Workshop Maxi / Seturan Niaga No.7 ( Apt. Student Park ) Jln. Seturan raya B00692.2018.314383-6

Langsung kerja!!!Akur Optik Bantul. membutuhkan ADMINT berpengalaman,penempatan di WATES DEPAN UNY WATES usia 20- 35th menguasai ms word n RUMUS ÈXCEL.Fas:pnghasilan tetap 1.500rb +Bonus,Hub/SMS/WA081227071033 B01126.2018M314280-7

GURU Bth guru&bag umum wanita max40 ,min SMU,serius hub PG/TK Star kids jl janti 88A,08510032072

MARKETING-SALES Cari bbrp Mrktng pnglmn minSLTA ada mtr fas:GP1,25jt+kmsi+bns>3,5jt. Lrmn lsg keSejahtera mandiri Jl Rrd utr 8C(Ruko kuning)Concat(557869/085878336540 B00002.2018M314137-5

Cr sales TO,SPG,MD miwon.Fasilitas Viar roda 3.Gaji 2jt+bonus ke Purwomartani.089637709279 B00812.2018.313198-3

Dibut Sales Kanvas ares Yogya,Wonosari,Sleman,Magelang,Kedu. Hb:0896.7669.5254/08886668822 B00002.2018M314390-3

PMA bth marktng ful/prtme u/ YK&Jateng Incm bsr+TourLN bs mhs+buRT,sgr training087838737073 B00002.2018M314816-3

Simpati Electronic mbthkn Mktg. MinSMP,py mtr,ult,jjr.Fas UM,kom bs3-7Jt/bl.Lam lsg keJakal km6,5 gg.Irian D15.PH:880953 B00002.2018M314594-4

KAPSTER Bth Kpster bs ptng-cmbath max 35Th.Fas GP-UM-Bns.Jl:Veteran 129 Tmr XT Square.081915532346 B00002.2018M314357-3

B00001.2018M314829-4

B00002.2018M314560-3

Bth Kolektor Remidial.Pria,Min. SMA,Jjr,Fresh Grdtd/Pglm collection diutmkn, Mtr & SIM C,Hp Android,Dom Bantul & Yogya sktrny.Walk intrviw Nusantara Sakti Honda Bantul,Jl Wates KM.3 No.18 Kadipiro,Bantul.08112710212 B00001.2018M314679-8

Bth krywn/ti u/kaos,max30th,llsan SMA sdrajat.BwLmrn lkp ke Sari Ilmu1,Jl.Malioboro 119 Yk

Msh cr3pnjht mahir rapi,1Tkg ptg borongan,srgm skolh Lowanu.SMS 082242977728 (Rutin)

B00002.2018M314696-3

SECURITY

Dicr krywti laundry,bs strika,usia mx.40th.Lamaran bs dtg lgsg ke Cempaka Laundry,Concat,utara RS.JIH.Hub:0878.3933.3102

B00002.2018M314755-4

Bth sgr mlipat bngkus coklat bs dkrjkan drmh uph 60rb/pkt 3~4jt/ bln.Bp sultan 089672571972 B00001.2018M314797-3

Bth Sopir,Admin & Marketing Elpiji 12kg.pamungkas Gas.Area Sedayu & Pakem.H:08122737152 B00002.2018M314401-3

Bth staf gudang rosok botolplstik ,pria,pnglmn min2th,bs stir Mbl,mkn,tdr Dlm.0895600791298 B00001.2018M314673-3

Bth Tenaga Srabutan,Tdr dlm&Sopir. Gji mnarik,Laki2,max30th.4admin max30th.Hub:081804135008

Bth Tng Srabutan Pria/Wnt,KTP ,Domisili Jogja,Hub:Wrg Toetoeng Jakal km 5,Pogung Baru E-30A

Butuh karyawati min SMP single hub sari jaya toserba jl re martadinata 102 wirobrajan yk.

B00165.2018.314606-4

B00002.2018M314179-3

Dibthkn krywn Lk/Pr u/Cafe&Resto di jln.RR Sltn DIY.Juru masak/koki,bs masakan Indo,Chinese&Wetrn.U max35th.Waiters u max 27th pnpmpln mnrik.OB,u max 35th.Minat hub 0812-2687-7775 B00001.2018M314541-6

Dibut krywti jaga kuliner di cab UGM max40th muslimah jujur. Hub WA 081227378399 B00001.2018M313934-3

Dibutuhkan segera Staff(Pelayan & Dapur)utk Restaurant Eropa berlokasi di Jl.Tirtodipuran/Kec. Mantrijeron,diutamakan wanita, umur max.35thn.Bisa bekerja sama dgn tim.Peminat serius menghubungi 0274-4282322 antara jam 09.00 s/d 17.00. B00002.2018M314454-8

Dicari wnt unt rmh mkn disleman yg bisa tdr dlm miinat serius hub. Segera 081804054771 B00001.2018M314548-3

RM.Rata Rata membutuhkan karyawan/ti.Persyaratan:Islam,Usia maks 45 thn.Ada Mess,Layanan Kesehatan,Bonus,THR.Kirim Lamaran ke:Jl.Lowanu 101A Umbulharjo Yogyakarta.Hub:0813-92657575/0899-4121-867 B00001.2018M314838-7

LPTKS Gratis+saku Singapura Khsus Majikan Muslim;Brjilbab&BsNgaji ResmiDepnaker:081915355123 B01126.2018M314282-3

KRJ KOREA gaji 15 sd 20 jt/bln, biaya brgkt 1 jt-an,hub. BKLN Rhona Jogja 08112.66612, 085743.580006, www.rhonajogja.com B00692.2018.312402-4

GRATIS+SAKU 6Jt Hongkong, Taiwan,Singapura,Malaysia, Brunei Resmi Depnaker:081325519355.

B01126.2018M314116-3

EPAT MEDIA TROMOSI UNTUK IPS ANDA BISN

!

PASANG

IKLAN

H U B U N G I

0274 557 687 Ext. 417 (HUNTING)

B00198.2018M314593-3

B00001.2018M314688-3

UMUM 3Admin Otocare cew.mahir msexel/ofice.18-30th.ktpDIY.Tdkkliah. Kntrk Krj.082112257799WA/SMS B00001.2018M313866-3

3Admin Otocare mahir Ms.Exel/ office.18-30th.KtpDIY.Tdk Kuliah. Kntrk krj.082112257799WA/SMS

B00001.2018M314689-3

5montir mbl ahli&OB mahir stir mbl. SimA.18-35th.Brijzah smk.Kntrk krj.082112257799.SMS sj

B00001.2018M313300-3

Butuh Operator Foto Copy jjr rajin tgng jawab utamakn bs Jilid Hard/Soft Cover.Jakal km14 H:087879206017(WA/SMS) B00001.2018M314601-4

Butuh PRT bisa masak.Jam kerja 09.00-14.00WIB umur max40th ,Minggu libur.serius telp 0895205 99616(WA)langsung diterima B00002.2018M314781-4

Cari PRT&Suster Dalam/Luar Kota/ Luar Pulau,Gaji Besar,Tanpa Potongan.Hub: 0877 363 00027 B00879.2018M311798-3

cow/cew tdk mrkok cleaning serv is ktp Diy raj in resikan.0274415928 sgr.Gaji pkk 1jt+bns B00001.2018M314544-3

Anda dari Luar Kota Bth Krj+KosGratis H:Ugama dpn Pom Bensin Terminal Giwangan081228778817

Cr Pramuniaga (PR) P/W Delivery (DR) Pria Pny SIM C min SMU max 25th.Niat kerja gj UMR krm lmran Jonnygadget jl.Seturan sltn UPN Hub 087839311500

Angkutan haji&umroh makkah madinah saudi bth sopir simA/ B,max45th,gji&bns bsr 082231847196

Cucian mbl D’SPLASH bth ktywn Gj 900 krj shift max usia 35.SMS/ WA:08986677971

Bth Cleaning Service Gaji,tunjangan menarik.Hub Trust&Clean Seyegan 085701042077

Dbt SPG/SPB,Cook&Helper,Manager .L/P,SMA.Lam,CV,Ft2x3,Ijazah trahir.0274377660/087838171908

B00001.2018M314690-3

B01126.2018M314820-3

B00002.2018M314158-3

B00001.2018M314297-3

B00001.2018M314550-3

Di cari pegawai spa wanita max27 th penampilan menarik gaji 20jt/bulan hub 08112645521 B00001.2018M314023-3

Dibthkn karywan/kryawati utk Toko Sembako,Jl.Poncowinatan 10 Yogyarta,Belakang Pasar Kranggan(Niat kerja)Tlp 0274-564206 B00002.2018M314718-4

Dibthkn.Cook helper.pria max 30th. smk.sdrjt.berpengalaman. kirim lamaran.Ke.griya sentana hotel.jln.gowongan lor 65.67.yogya.08170406567 B00001.2018M314682-5

Dibuka Diklat Ticketing Gratis, utk masy Bantul. Hub AST Jogja. Tempat terbatas.0818273115 B00287.2018M314553-3

Dibut Guru Paud u Sleman&Bntulmin Llsn SMA,Brbsn Muslmh,Syg Anak:081804193194/08113459966 B01126.2018M314653-3

Dibut Karyawan/ti,Tentor/Pengajar Admin,OB,Serabutan.Hub:New Gama Jl.RR Sel 22 Krapyak Yk drper4n Dongkln ktmur 300m utr JlRR 081228778817 B01126.2018M314812-5

B00812.2018.314502-3

B00385.2018M314657-3

Dibthkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam,gj+ makan+bonus SMS:081228570606

B00002.2018M314455-3

Dibut: 2 orang therapist sif pagi jam kerja 10.00 - 18.00, sif siang jam kerja 14.00 - 21.00 Tlp. 087839576667

B00896.2018.314811-4

TEKNIK Bth Montir spd mtr hub Agus jaya Monjali Sleman hp/ Wa:08175493477

B00002.2018M314703-3

B00001.2018M312690-3

Bthsopir prbd pris max55th,jjrtdk mrokok,serius krj.Lmrnperum jombor baru2/12 mlati sleman

Dcr Tng Juru masak Berpglmn&Tng Srbutan Pria Wnt single Jjr pkerja keras,berpendd H:RM Mbok Berek garden 087736399009/WA

B01347.2018M314780-3

Dibut Teknisi AC/Pendingin,Teknisi Audio-Video,Elektronika.Gaji 100rb/ hr-3jt/bln H:NewgamaJlRRSel22 Krpyk Yk081228778817

B01126.2018M314810-3

Dcr SGR 3 Wnt max45th.Bantu masak Bakmi,Rica2,CapCay. Gj UMR,Bns,Fas.Tlp.085700457064 Bntl

B00001.2018M314540-5

B00002.2018M313730-3

Bth:Teknisi Listrik,TKJ,SalesCounter. Lamaran ke Jogja CCTVJl.Mayjend Sutoyo 67A YogyaEmail : jogja_ cctv@yahoo.com

B00002.2018M314833-3

Dbthkn tng potong kaca pengalaman/mahir,sopir,hub Tk Kaca Bintang Jaya,jln Godean km 7,Sido Arum,barat Cat Lancar ,081227919003

Dibut Pa/Pi full/part. Min SMP.Lmrn bw ke Kongdom Cell Jl.Poncowinatan 34 Yk. 0274 585880

Bth wnt cantik max25Th u/pemandu karaoke dJogja.Pndptn1-4jt/ bl.Sandra082133778832/DD46CD51

Bth pengelola Rmh Mkn bs pasutri/ karyawan/ti yg ingin maju.Syrt serius kerja.Hb:0817463765

B00002.2018M314333-3

B00001.2018M313860-3

Bth tng wnta u/PRT,ke mlysia singapur hkong taiwn.Pt fortuna tama insani hp/wa 08122731823

B00002.2018M314779-4

Dbthkn tng harian srbtn bngkr muat jjr rjn mau bkrj krs Hub:087843193567 no SMS

B00002.2018M314330-3

Dicari Staf Produksi dg Tugasutama menggoreng dan Deliver yPr ia, SMA,Miliki SIM C,sepedaMotor,Jam kerja 05.0013.00Hub:085725295301 B01126.2018M314403-5

Dimodali disediakn tmpt jualan omset kotor dibagi.Es Campur12 Macam Bintang Naila bth 5org u dijadikn pengusaha maju.Lmrn,CV, FcKTP&KK,Fc Ijasah (bebas), Foto4x6 Ke:Jl Wates KM12,5 Kalakan, Argorejo,Sedayu 081325009986 /085642722222 Yg Serius Sj

Bth Tng cuci mbl laki² single max30th. Minat dtg lsng ke Rino Autocare Seyegan 085100526809

LOW.RUMAH MAKAN Bth 5 krywn RM D’Gejrot Klebengan, bisa baca Quran,tdk merokok ,jujurpend.SMP,17-30th,ada penginapan.Hub 08568669898 (WA)

B00001.2018M314809-3

B00001.2018M314546-4

Dicari Sopir Travel,maks 40th,Min SIMB1,hafal Solo,Yogya,Smarang 087719972002/081328536577

Dcr sopir & pegawai serabutan laki2 u/toko besi utara psr gowok nologaten jgj.087833775200

B01126.2018M314826-3

Sgr Bth!krywn dMarron Laundry jjr brtggjwb py pnglman niatkerja.Jl Tata Bumi No9 dpn kampus STPN Godean Km4 082225709070

Dbthkn sgr wanita/pria maks 40th u/warung mkn.Gaji 35rb/hari.Hub WA Bu Rini 0831-0356-469

Dicari: Karyawan Toko & Kasir Putri max40th Serius bekerja Hubungi: 0812 1579 0322 segera

Bth tnaga krj smpngn melpt bngks coklt uph 60rb/pket 3-4jt/bln.bp sultan 089672571972

B00692.2018.314808-3

B00002.2018M314592-3

Dicari pengantar Ulat Hongkong. Gaji awal 1 JT.Ada mess.belum Ada makan.Maks 35 thn.Lokasi Sleman.CP +62 858-7797-3505

Dcr sgr Front Office pria 25-42th D2/ S1. Hub:Hotel Bakti Jl.Hayamwuruk 13/HP 081328191720

B01033.2018M314856-3

Lowongan Kerja Dibutuhkan Krywn Utk Laundry,Daerah Kembang Raya Maguwo,Telp.0813 9212 1990

Dbthkn pegawai serabutan u Grbk Soto.Cowo max26th,jjr,niat krj. Gaji+bonus.Hub 081217215408

B00002.2018M314491-3

D i c a r i te n a ga p o to n g ayam cwk maks 30th hubungi segera 087856377778

Bth Tkng Las Gaji 100rb/hr,Tkg Batu,Laden.Hub:Newgama Jl.RR Sel 22 Krapyak Yk.081228778817

B00165.2018.314818-3

B01347.2018M314786-3

B00002.2018M314493-3

Dbut Tng utk depot air minum syrt Mslm NO Smoking dmsli Bantul&sktrny.Hub 08995433358

B00692.2018.314385-3

Laundry Zone Glgahsari utr UTY& Gowok (Sbrang Amplaz)Gj1,5Jt bth 2Bg Strika wnt082190102559

Dibutuhkan tenaga serabutan utk pengiriman.Bw lamaran ke Jogja-Solo km12.Hub:087843330150

B00002.2018M314764-3

Bth P/W domisili YK utk sate Taichan Senayan Yk. Serabutan/Bersih2/OB/Waitress/dll. 14-22/16-24 WIB. WA 0818 389 798

Bth Tkg Batu (Harian) max 35 th. Hub pak Yanto (selatan Blok O). Hp 0812 2584 5758

B00002.2018M314586-4

Dbthkn krywti(wnt) u/ Mika Homestay Single.Max25th.Jl.Pelem Kidul,Baturetno,H:089611686331

Dbthknkrywti(wnt)u/Frezzo Gelato Single.Max25th Shift.krm lmrn Jl.Lmpuyangn01,089611686331

B00001.2018M314549-3

B00002.2018M314331-3

UMUM Dibutuhkan Sopir SIM B1 bw Elf Colt Disel krm lantai kramik.JogjaSolo km12.H:087843330150

Bth krywti u/Tk.Jjr,rjn,minSMP, max25th,Islam.Bw lmrn ke Pujha Fashion jlry Kledokan no7 Seturan,Jl. RRoad Sltn(¼Mdukismo)

Bth PRT+ngemong ortu,wanita 19-35,lajang,rajin,jujur.jalimbar residence 089675495400 PENJAHIT Butuh pemola pemotong&penjahit busana alusan L/P gaji min UMR Hub:Dela 082226034530 Segera

UMUM Dbthkan Spr SIM B u/Tk besi Jl.Kusuma Negara syt:FC KTP&KK, max40thn,Gj80Rb.H:081802721008

Dicari tenaga full time utk beri pakan ternak.Maguwoharjo,Slwman.Gaji 1 jt,tdr Dalam,Makan,maks 25th. CP;0819.0407.1800

B01126.2018M314534-3

B01127.2018M314654-3

B00002.2018M314768-3

Bth karywn u/ menggali kolam ikan,pria,sehat,max 45,Bangunjiwo, Kasihan,Bantul.081578401292

Bth Pria Krywn Pot.Rambut Pglmn ,Gj 3jt/bisa Bg Hasil,max 30th, Muslim,Hub:081804067909

B01126.2018M314281-3

Dbthkn karyawati laundry,usia max 35th,serius,niat kerja,tang gungjawab,gaji 700-1jt,lokasi Condongcatur.Hub 081222710079

B01126.2018M314821-4

B00714.2018M314847-4

Dibut Kapster Pengalaman,gaji Pokok,Uang mkn,Bnus,Hub:TREND Salon Sidoarum T:081392584456

B02387.2018M314785-3

Bth Karyawan/Ti,Penjaga,OB.H:ASMI Homestay Jl.RR Sel 22 Krapyak dr Per4an Dongkelan ketimur081228778817

B00002.2018M314157-4

Dibut Kapst yg Serius krj max35th,Bs Ptg.087838443736 Sln Aracelly Djanti 61 Brt Jln

Dbt peg laundry,max40th,serius krj. Hub Sofi laundry diDemangan blkng Lippo Mall 0818260767

B00812.2018.314615-4

B00002.2018M314246-3

B00692.2018.314639-3

LAUNDRY D’LAUNDRY bth krywn gaji 850 krj shif usia max 35 SMS/WA 089519880366

UMUM Bth bbrp krywn utk bakso tusuk.P/W max 55th,hsl memuaskan syrt ada motor&SIM C,ada Fas asuransi kesehatan.H 085875934969

B00002.2018M314375-5

B02387.2018M314784-3

B00002.2018M314589-3

B00002.2018M313455-3

B01126.2018M314825-4

B00812.2018.314760-4

Dibut:Cleaning service dan serabutan Syrt:Laki-laki Max. 35th Min.SMA Sdrjt Kirim CV dan lamaran ke:Pine Rotan Jl. Wolter Monginsidi No 49 Ruko 2, Karang Waru,Tegalrejo,YK(5m timur pertigaan Boplaz)087838524413 B00074.2018.314761-7

Dibutuhkan karyawati utk bag finishing,D utamakan lulusan smk,Max 35th.Lamaran & cv kirim k karya busana indah.Alamat hub 085729139853 B00001.2018M314822-5

B00001.2018M314545-4

B00001.2018M311991-3

B00165.2018.314511-3

B00896.2018.314515-8

Gaji 2juta. Dibthkan Security laki/ prempuan utk krj diBatik Yudhistira Jl:Taman Siswa no 150A usia max35th 089655558383 B00198.2018M314241-4

UMUM Distributor bhn2 aluminium yg sdg brkmbng bth sgr Mrkting(P&W)MinSMA/SMK&SopirTruk SIM B1(P),Krm Lmrn Lkp:Harapan Jaya,JlBugisan Sltn Rt6 Keloran,Tirtonirmolo,Btl Yk.Dpn Dealer Yamaha SBM. WA08995829729/08132628687/ Email:rioagung89@gmail.com B00002.2018M314848-8

FirenzeParfum Bth Pgw:Wnt,Niat, Loyal,TggJwb,Max35th,6Jam krj. Gj800-1Jt,ConCat.087829081985 B00692.2018.314386-3

Gaji 2 juta. Dicari Securitypria/wnt utk krj di Batik Yudhistira Jl: Taman Siswa no 150A usia 20-35th08965555-8383 B00198.2018M314182-4

Gaji 2 juta. Dicari Securityutk krj di Batik YudhistiraJl: Taman Siswa no 150A usia 20-35th 0896-5555-8383 B00198.2018M314180-4

Gratis.Bimbingan bisnis online sampai bisa.Produk sdh tersedia. Hub WA : 0821 3837 3443 B01347.2018M314788-3

Grtis Biaya Bth Tnga Krj Utk Prkbnan Sawit diKalimantan Mess DiSediakn P.Agus 085725973263 B01126.2018.311520-3

HRD Wanita max35th SI Psi/ SrtLmrn,CV,FC Ijazah,KTP,KK Via:timoho.mamamart@gmail.com /082138860555(Pnglmn min 1th) B01126.2018M314647-4

UMUM Kantor Notaris Sleman bth Staf Lulusan SMA/S1 pinter komputer internet pny motor SIMC wanita.Hub 08562883171 (WA dulu).Lmrn diantar langsung wawancara B00001.2018M314611-5

Low krywn/krywti max35th,SMA/ SMK,shif 8½jam krj,Gj 1,5Jt,Insentif, Minggu lbr.H:King Electronic Jl. KaptTendean Wirobrajan B00002.2018M314499-4

Malioboro Mall membutuhkan Staf Customer Service wanita,max 28th,single,mnarik,SMA/D3 ,mengusai B.Inggris,pnglaman Broadcasting diutamkn.Krm lmrn ke Information Desk Mal Malioboro d/a Jl.Malioboro no52-58 Yogya. 0274551888 cantumkan no Tlp/HP B00002.2018M314512-8

OB/SPG/Penjualan/Gdg/Kasir/ Sopir/Adm/SPV.SD-S2.16-50th.1,73Jt.Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5 Yk.SMS/WA:081390560317 B00002.2018M305211-4

Partime Income U/ Kary,Mhsw,IRT,All B.Ground Hub: 0813.9251.4994

B00692.2018M313718-3

Partimer u/Prsh Nutrisi Int’l.Smua Jrsn.20thKeatas.Srius.Nama-AlmtLtrBlkng0816676861 B01126.2018M313085-3

Peluang Bisnis extra income 1-3Jt,p/f time khss anakmuda 18-30th Mau krj krs H:08179411767 B01126.2018M312410-3

Karyawati toko minSMA,punya mtr sndri,jujur,tggjwb,Malioboro 167 Tk Subur,dpn Hotel Garuda

Peluang krj diBandara,Cargo& Ticketing.Min.SMU,mx26th,siap mgkti Diklat.H.AST.085743366878

Klinik Kecantikan Bth:Dokter,Admin, Perawat,Terapis/Capster,Llsn SMP/ SMA,Muslim:08112646000 Kryti laundry di Pogungbaru bs tdr dlm krj shift serius jujur min.SMP. Hub:085856559627

Pengasuh batita.Full/parttime. Syrt:Muslimah.Min SMA/sdrjt.Syg anak kcl.Mau bljr.Siap lgsg krj. Lmrn antar/POS:Penitipan Anak Alhazen.Jomblangan RT4 RW31 No.10 Banguntapan Bantul.WA/ SMS:085643688850

Lgsg Kerja Konsultan Nutrisi 2-4Jam/ hr 3-5Jt/bln Mhs/Krywn/Umum, H:Roby 081555818963(NoMLM)

Penghasilan 50 jt perumahan eksklusif cari marketing Agent langsung interview hub Hendri 081931748950

B00002.2018M313751-3

B01126.2018M314649-3

B00002.2018M314335-3

B01126.2018M314531-3

B00287.2018M311411-3

B00002.2018M314562-7

B00001.2018M314667-4

UMUM Penyalur variasi mobil,Semarang. Bth kary mau krj,bs krj,bs dipercaya.sopir,SIMA,25-35th,serabutan laki,SIMC,SMA 20-25th.admin prmp SIMC,SMA,20-25th fas:tidur dalam H:081390128009 B00001.2018M314140-6

Proyek diMakkah&Madinah bth tng krj bgn TKkayu,TKbatu,TKcat,TKlistrik gj bsr.083869617300 B00002.2018M314160-3

Prs shampo+sabun but 8staf,8stpm, 10gdg,5spir,8help,50prod,gj1.52,5jt.087839384827 lgs krj

B00692.2018.314525-3

PT Sindotech Saptatama Kontraktor Waterprofing.Dcr sgr ADM&MKT.Dtg lngsng telp 08112653755

B00002.2018M314450-3

Pusat mainan anak Bth Kywn/ ti,Single,minSMA mak25Th.Lam:Indo Toys Jl B.Katamso266,Jl M.Supeno 62,Jl S.Agung47 0274-385483 B00002.2018M311706-4

Sebuah Resto di Jogja Bth Sgr:STAF ADMPENJUALAN Mngsai Excell ,pglmn Adm min1th D3/S1 Akunts STAF PRODKSI MAKANAN?SMA/K/ D3 sgl Jrsn Llsn SMK Boga di sukai. SALES COUNTER Kmnktf Agresif Mnyukai Target,SMS nama-Posisi yg dilamar ke085725295301 B01126.2018M314300-8

Tng srabutan u/rmh mkn ibu yuli dkt Ramai,diMalioboro,hnyu/yg niat krj. max40th 08174181158 B00001.2018M314834-3

Tng Toko Pria,max40th,SIM C,gaji UMR,bawa lmrn lngsung keJl.Parangtritis km 3,5 komplek Ruko Perwita Regency Blok A no27 B00002.2018M314169-4

Tnp Biaya&Lsg Kerja DiKapal Bali.Gaji+Bonus(20-25Jt)Kontrak 10Bln+Mkn+Ass+THR 085859305239 B00165.2018.314312-3

Cari Pasutri tdr dlm u/ kos putri. Bawa lamaran,CV,FC KTP&KK ke Griya Alamanda Jl.Sepakbola 93,Nglaren,Seturan,jam 14.0016.00.(TMSyah 081291870984) B00002.2018M314456-5


MALIOBORO BUFFER 19

SABTU WAGE 10 MARET 2018

Denda Telat Urus Akta Dicabut Pemkot Minta Masyarakat Makin Tertib Administrasi Kependudukan YOGYA, TRIBUN - Upaya mempermudah layanan mengurus administrasi kependudukan terus dilakukan Pemkot Yogyakarta. Hal ini dituangkan dalam Peraturan Daerah Kota Yogyakarta tentang perubahan atas PerdaNomor 8 Tahun 2012 Tentang Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan. Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Yogyakarta, Sisruwadi menjelaskan, setelah diundangkan, otomatis berlaku kebijakan penghapusan denda mengurus administrasi kependudukan, termasuk akta kelahiran. Penghapusan denda keterlambatan mengurus akta kelahiran ini juga bakal diperkuat dengan Peraturan Wali Kota yang akan segera mengikuti. Sisruwadi berharap masyarakat semakin sadar terhadap administrasi kependudukan. “Kebijakan ini bakal berlaku setahun sejak diundangkan.

Tinggal kita tunggu kapan diundangkan segera. Sanksinya (denda keterlambatan) sudah kita hapus, jadi untuk mengurus akta kelahiran jangan ditunda, nanti rugi sendiri karena si anak juga segera membutuhkan status kependudukan,” terang Sisruwadi, Jumat (9/3). 3 in 1 per kecamatan Sisruwadi menyebut, pihaknya juga bakal memaksimalkan program Gerakan Indonesia Sadar Admistrasi Kependudukan. Untuk mendukung program yang digulirkan pemerintah pusat ini, Disdukcapil Kota Yogyakarta juga bakal segera menggulirkan layanan 3 in 1 di tiap kecamatan. Sementara ini layanan kepengurusan satu atap 3 in 1 yakni, akta kelahiran, KK dan KIA baru tersedia di Kecamatan Danurejan. Di Kecamatan ini tak hanya tersedia layanan 3 in 1 saja, namun 5 in 1, yakni ditambah NIK dan buku Kese-

hatan Ibu dan anak. Melalui peraturan baru tersebut, Sisruwadi juga berharap agar masyarakat Kota Yogyakarta juga segera mengurus akta kematian tatkala ada anggota keluarganya yang meninggal dunia. Hal ini penting dilakukan agar data yang ada di Disdukcapil bisa segera terbarui. “Pembuatan akta kematian ini berkaitan dengan update data ketika nanti dibutuhkan untuk penyelenggaraan kegiatan negara, salah satunya Pemilu. Kalau tidak dilaporkan dan dibikinkan akta kematian, nanti di data bakal tercatat masih aktif. Kami akan terus mendorong kesadaran masyarakat melalui Gerakan Indonesia Sadar Admistrasi Kependudukan. Tak hanya akta kelahiran dan kematian tapi semua dokumen kependudukan, termasuk pengesahan pengangkatan anak, “ ujar Sisruwadi. (yud)

Anak-anak Senang Bermain Bersama Polantas zzGachon dan UGM Dukung Ditlantas Polda DIY YOGYA, TRIBUN - Ditlantas Polda DIY terus mengampanyekan keselamatan berlalu lintas melalui berbagai kegiatan. Anak-anak pun ditanamkan sejak dini tentang keselamatan lalu lintas. Kegiatan itu berupa loma PSA dan B2P yang digelar 5-8 Maret 2018 di lima Polres di bawah naungan Polda DIY. Acara ini digelar dalam rangka Operasi Keselamatan Progo 2018 dan HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke-38. Acara hari pertama digelar di GOR Siyono, Gunungkidul dan melibatkan sebanyak 1.050 siswa serta 200 guru. Pelaksanaan hari kedua berlangsung di Gedung Serbaguna Denggung, Sleman dengan sasaran 500 anak Tkdan guru TK. Acara hari ketiga berlangsung di Mako Polres Kulonpro-

go dengan peserta 1.100 siswa dan 240 guru. Pelaksanaan hari keempat berlangsung di Pendopo Parasamya Bantul dan diikuti oleh 250 anak-anak TK beserta guru pendamping. Hari kelima pelaksanaan acaraakan berlangsung di Taman Lalu Lintas Kota Yogyakarta. Dirlantas Polda DIY, Kombes Latif Usman menyampaikan, digelarnya kegiatan lomba PSA/B2P (Bermain Bersama Polantas) dengan tema “Fieldtrip Safety Traffic Education for Children” merupakan kegiatan preemtif sebagai upaya menanamkan sikap disiplin berlalulintas sejak usia dini, serta dikandung maksud sebagai aksi menggelorakan kampanye gerakan nasional pelopor keselamatan berlalulintas, guna mensukseskan tahun keselamatan untuk kemanusiaan

tahun 2017-2018. Dalam kegiatan ini, Gachon University, Korea dan UGM yang disponsori KOICA dan Samsung Electronics turut berpartisipasi memberikan bantuan berupa helm, CD, trofi, uang pembinaan, dll. Prof Huh Eok dari Gachon University, yang hadir dalam acara yang berlangsung di GOR Siyono, GunungKidul dandi Taman Denggung, Sleman sangat terkesan menyaksikan anak-anak yang bersemangat mengikuti rangkaian acara tersebut. Sejak 2017 Gachon University berkerjasamadengan UGM dandisponsorioleh KOICA dan Samsung Electronics terus melaksanakan berbagaikegiatan untukmenekan angka kecelakaan lalulintas pada anak di Yogyakarta. (rls)

Rutin Pilates

be sambil ngikutin gerakannya,” ujarnya. Menurutnya manfaat yang ia rasakan setelah rutin berolahraga pilates, perut menjadi lebih ramping, wajah lebih segar, lengan dan paha menjadi lebih kencang. “Kalo pilates setiap hari

harus di sempetin. Soalnya pola makan aku nggak bagus. Kadang tengah malam suka makan berat trus suka langsung tidur, itu bikin perut buncit. Jadi biar badannya tetep bagus harus tetep olahraga,” tukas dara berkulit putih ini. (cr2)

zz Sambungan Hal 13

“Awalnya suka pilates, karena pengin ngecilin perut. Lama-lama jadi suka, badan jadi lebih segar gitu. Aku pilates sendiri dari lihat YouTu-

Polisi Ajak Anak zz Sambungan Hal 13

Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari, Diana Ahmad Dofiri mengatakan, anak-anak merupakan aset bangsa yang harus dijaga keselamatannya. “Anak harus tumbuh tinggi dan menjadi harapan bangsa. Namun, apa yang terjadi hari ini, kecelakaan pada anak masih banyak. Orangtua harus berperan aktif untuk menjaganya,” ujar Diana, Jumat (9/3) Kecelakaan anak tinggi Lantaran tingginya kecelakan pada anak,

Kenang Perpisahan Orangtua zz Sambungan Hal 13

Nora bercerita dirinya menangis sejadi-jadinya saat menari. Ia menuangkan kesedihan melalui tarian yang dibawakannya pada Festival Tari Paradance di Minomartani, tahun lalu itu. “Ya waktu itu bingung ya harus gimana. Lewat itu akhirnya ya bisa menyampaikan kesedihan ke orangtua,” kenang Nora. Sang Ibu, Sutri Rokhani (36) hanya tersenyum di samping Nora. Sutri memahami perasaan Nora waktu itu. “Saya lihat Nora nari ya sedih. Semua diam waktu liat Nora menari. Tetapi sekarang Nora sudah paham,” kata Sutri. Nora belajar menari sejak kelas 3 SD hingga kini. Awalnya Ia hanya ikut-ikutan saja, namun sekarang Nora malah jadi jatuh cinta pada seni tari. Sebagai Ibu, Sutri pun mendukung putrinya. “Kalau saya ya tentu saja

Diana ingin bermain bersama anak, mengenalkan kepada mereka tentang keselamatan diri dalam berkendara dan menjaga keselamatan bagi orangtuanya. “Anak-anak ini nantinya sebagai pelopor dari keselamatan berlalu lintas bagi dirinya sendiri dan orangtuanya,” papar dia. Apalagi, dikatakan Diana, pola pikir anakanak di usia 0-6 tahun merupakan golden age yang artinya menjadi usia emas untuk menanamkan kesadaran dalam berpikir. “Anak-anak ini diharapkan mengerti tugas polisi dan memandang polisi bukan sebagai sosok menakutkan, namun, pengayom dan pelindung masyarakat,” katanya. (wsn)

mendukung Nora. Sempet khawatir aja dulu, karena nilai matematikanya jelek. Tetapi ya gimana, Nora memang bakarnya di tari,” lanjut Sutri. Nora memiliki beberapa pengalaman lucu saat menari, seperti kipas jatuh, konde lepas, dan stagen lepas. Namun hal itu tidak membuat Nora ragu dalam menari. Ia justru membuat gerakan baru untuk membenahi atribut yang lepas. “Pernah kondenya lepas pas tari kuda. Tari Kuda itu butuh tenaga yang besar, ya itu saking mantebnya kondenya lepas. Pernah kipas jatuh juga. tetapi ya nari aja sambil ngambil kipas,” cerita Nora sambil tertawa. Kontes dan festival Siswa SMP N 3 Jetis itu sudah banyak mengikuti kontes dan festival tari, yakni Jogja International Street Perform, International Rain Festival, Jagoan Clevo Indonesia, Little VIP di Metro TV, dan masih banyak lagi. Sejak kecil Nora sudah jatuh cinta pada sesuatu yang tradisional. Sejak kecil remaja berkulit sawo ma-

tang itu sangat menyukai growol. Selain itu, Nora juga suka melihat wayang kulit. “Kalau wayang paling suka ya jogetannya. Kalau nanti yang masuk Kresna, atau Janaka gitu pasti jogetannya beda, suaranya beda,” kata Nora. Macapat dan sesorah Selain memiliki bakat dalam bidang tari, Nora ternyata juara I nembang macapat se-kecamatan. Selain itu juga mendapat juara harapan I Sesorah sekabupaten. Nora berharap bisa terus menari dan menjadi guru tari, bahkan ia juga ingin memiliki sanggar tari sendiri. Made, guru tari Nora mengatakan, meskipun masih kecil, Nora memiliki kedewasaan diri. Ia bisa memimpin teman-temannya dan menjadi insiprasi bagi teman yang lain. Nora juga memiliki kemampuan untuk berkspresi. “Nora itu serba bisa. Dia itu selain bisa nari, dia juga pinter main ekspresi. Jadi dalam tariannya bisa hidup lewat ekspresi dia,” kata Made. (christi mahatma)

Standar Vokasi Perlu bagi Tenaga Kerja YOGYA, TRIBUN - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) DIY menggelar Focus Group Discussion (FGD) di Grand Mercure Hotel, Jumat (9/3). Dalam forum itu, dibahas apa dan bagaimana seharusnya vokasi daerah berperan memberikan standar sertifikasi tenaga kerja yang dibutuhkan oleh dunia industri. Komite Vokasi Nasional dan Dosen Ekonomi dan Bisnis UGM Sari Sitalaksmi, menjelaskan perlunya standar vokasi yang mampu memberikan skill dan kompetensi yang dibutuhkan dunia kerja, sekaligus menjadi bekal kemampuan tenaga kerja untuk menjadi profesional.

Pasir Besi Diolah Paling Cepat zz Sambungan Hal 13

Ia melanjutkan, di dalam internal perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan pasir besi tersebut, sedang terdapat polemik terkait struktur kepemilikan, sehingga harus diselesaikan terlebih dahulu. Pemda DIY pun akhirnya memenuhi permohonan kelonggaran waktu itu. “Jadi, ada struktur kepemilikan yang baru, ada peralihan pemegang mayoritas saham, sehingga berubah. Tapi, soal siapanya itu, saya kurang paham, itu urusan internal perusahaan,” katanya. Dengan struktur kepemilikian yang tengah digodok oleh PT JMI, otomatis Rencana Kegiatan dan Anggaran Biaya (RKAB) tidak bisa diajukan kepada Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI. Padahal, kepastian struktural itu menjadi poin penting. “Kuncinya itu, kepastian struktural dulu, kemudian baru ajukan RKAB ke Kementerian ESDM. Tapi, pada intinya, mereka siap beroperasi,” tukasnya. Akan tetapi, karena suspend dari pemerintah hanya

PPLP Girang, Hasto zz Sambungan Hal 13

panjang pesisir Karangwuni hingga Pantai Trisik di Galur. “JMI mangkrak tentu kabar asyik dan menggembirakan bagi kami warga petani penggarap lahan pantai. Jadi, kami bisa lebih leluasa bertani tanpa terganggu. Kami memang tetap konsisten menolak penambangan pasir besi,” kata koordinator Lapangan Paguyuban Petani Lahan Pantai (PPLP) Kulonprogo, Widodo, Jumat (9/3). PPLP Kulonprogo yang beranggotakan para petani penggarap lahan pasir di pesisir Kulonprogo itu memang sejak dulu menunjukkan sikap antipenambangan pasir besi tersebut. Pasalnya, eksploitasi pasir besi itu dinilai telah menghilangkan lahan yang telah digarap sebagai ladang pertanian sejak lama itu. Anggotanya tersebar mulai dari Wates, Panjatan, dan Galur. Saat ini, warga masih menggarap lahan pantai dengan menanam cabai mau-

“Kenyataannya saat ini banyak tenaga kerja yang hanya lulusan SD, SMP, ada yang tak linier dengan disiplin ilmunya, ada yang hanya part time bahkan ada yang nganggur. Ini membuktikan bahwa tenaga kerja kita masih underutilyze,” urainya disela pembukaan FGD yang diinisiasi oleh Disnakertrans DIY dan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) ini. Hal tersebut diharap menjadi acuan bagi tim vokasi daerah, agar mampu membentuk sebuah standar vokasi dan pembekalan kemampuan profesional bagi tenaga kerja. Tak hanya itu, dirinya juga berharap melalui tim vokasi daerah mampu membentuk tenaga kerja yang memiliki kuantitas yang baik dan kualitas yang

baik pula. “Tak hanya dari segi kuantitas saja, namun perlu diperhatikan kualitasnya, soft skill-nya, habitnya harus baik dan siap mental di dunia kerja,” lanjutnya. Program pembentukan tenaga kerja juga menurutnya harus berorientasi pada jangka panjang, bukan hanya berdasar pada kebutuhan saat ini saja. “Membentuk tenaga kerja itu tidak hanya untuk existing (dibutuhkan saat ini, Red) saja tapi harus jangka panjang berpikir untuk 5-10 tahun ke depan dan prioritaskan besok DIY akan dibawa ke mana arahnya. Karena ini akan berdampak pada keuntungan mikro namun makro (skala nasional, Red) juga,” katanya. (wsn)

sampai April mendatang, sementara berdasar aturan PP 23/2002 itu, suspend hanya diperbolehkan dua kali, PT JMI juga diharuskan melakukan penyusunan RKAB yang nantinya disahkan Kementerian ESDM. “Nah, batas akhir kan 24 April, sambil menunggu itu, RKAB harus dibuat. Kalau nanti suspend sudah berakhir, kemudian RKAB juga sudah disetujui, ya harus mulai operasional, harus go ahead. Nanti semua dituangkan dalam RKAB itu,” ucap Gatot. Di dalam RKAB tersebut, imbuhnya, tertuang bagaimana rencana pembangunan infrastruktur, atau rancangan kegiatan, yang seluruhnya harus sudah tertata. Karena itu, termasuk pula di dalamnya, kewajiban penyediaan teknologi untuk mendukung proses operasional. “Memang harus menyanggupi, kewajiban smelter itu harus dilakukan. Di AMDAL (analisis mengenai dampak lingkungan) kan juga sudah jelas, jadi ya tidak boleh keluar dari AMDAL itu,” katanya. Meski sudah menyatakan kesanggupannya, PT JMI (Jogja Magasa Iron) dipastikan belum bisa segera beroperasi, setelah berakhirnya tenggat waktu 24 April mendatang, lantaran terle-

bih dahulu memasuki masa konstruksi. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda DIY, Budi Wibowo, mengatakan, memang tidak memungkinkan untuk segera melakukan operasional, mengingat pembangunan pabrik dan seluruh infrastrukturnya, membutuhkan waktu yang tidak sedikit. “Ada masa konstruksi tiga tahun. Pembuatan pabrik dulu di area 54 hektare itu. Nanti kita lihat di RKAB-nya. Karena itu, RKAB harus selesai sebelum suspend berakhir,” katanya. Dengan kata lain, paling cepat mereka beroperasi pada 2021 mendatang. Tergeser proyek bandara Budi menuturkan, pada 2012 silam, sebenarnya PT JMI hendak membangun pabrik di sisi timur, atau tepatnya di Banaran, Galur, Kulonprogo. Namun, karena dinilai lebih efisien, rencana pembangunan pabrik kemudian digeser ke barat, atau di Karangwuni, Wates. “Begitu di Karangwuni, ternyata ada proyek bandara, pabrik harus digeser ke timur, sekitar 3,5 kilometer dari wilayah bandara. Akhirnya, dia mundur lagi tahun 2014 itu, sampai minta suspend dua kali. Tapi pabrik yang sekarang tidak meng-

ganggu bandara, aman,” tuturnya. Dalam kurun waktu tiga tahun masa konstruksi, tambah Budi, PT JMI juga harus bisa membangun smelter, lantaran mereka tidak boleh menjual konsentrat. Dalam artian, proses mengubah konsentrat menjadi pig iron, kemudian lempengan baja, harus dilakukan di lokasi itu. “Ini bagian yang sangat penting. Nanti, kalau itu terjadi, pemerintah akan menaruh orangnya di situ, yang bisa menghitung. Nilai vanadium itu kan begitu tinggi. Tadi, itu yang dipesankan Pak Gubernur, jadi harus ada smelter,” terangnya. Budi menjelaskan, jika ke depannya PT JMI sudah beroperasi dan mulai menghasilkan, dipastikan akan memberi dampak bagi pemerintah daerah dan masyarakat Kulonprogo. Selain mampu menyerap tenaga kerja, pembagian hasilnya juga cukup mumpuni. “Kami tidak punya saham, Kulonprogo juga. Tapi, mereka nanti mendapat bagian yang besar dari penjualan itu. Jadi, yang penting itu harus dilaksanakan, supaya bisa memberi manfaat untuk pemerintah daerah dan masyarakat. Kita minta bisa segera beroperasi,” katanya. (aka)

pun melon dan lainnya. Widodo lalu menyoroti pernyataan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda DIY, Budi Wibowo di media massa belum lama ini yang menyebut bahwa penambangan pasir besi itu untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Menurut Widodo, pernyataan itu tak berdasar dan hanya ditujukan bagi kelompok tertentu saja yang bermodal. Warga disebutnya jelas tak ingin terganggu kehidupannya oleh kegiatan penambangan itu. “Masyarakat mana yang disejahterakan? Kami sudah buktikan sejahtera dengan hasil tani saat ini, tanpa tambang yang jelas merusak lingkungan dan kehidupan kami. Silakan mangkrak, silakan bubar, warga jelas sangat gembira,” kata dia. PPLP dalam hal ini menyatakan tetap akan melakukan penolakan apabila penambangan pasir besi itu berlanjut. Di sisi lain, kegetiran tentu saja dirasakan Pemerintah Kabupaten Kulonprogo. Mangkraknya operasional JMI dan penambangan pasir besinya itu tentu saja

menghilangkan proyeksi pendapatan miliaran rupiah yang sebelumnya sudah diangankan bisa diraih. Kehilangan Rp60 miliar Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo pun mengaku kecewa berat dengan nihilnya kegiatan PT JMI. Padahal sejak 2008, pemkab Kulonprogo sudah berupaya membantu membebaskan lahan seluas 140 hektare yang masuk kontrak karya untuk pembangunan pabrik. Hanya saja, setelah itu tidak juga ada kejelasan operasional penambangan. Sempat beralasan terganjal undangundang mineral dan batuan (minerba) maupun regulasi tentang kawasan bandara, JMI tak jua menunjukkan tanda-tanda hendak memulai eksploitasinya, meski kedua masalah itu pada akhirnya bisa didapatkan solusi. “Realitanya hingga saat ini belum ada kelanjutan. kekecewaan kami jelas besar sekali. Di antaranya karena proyeksi pendapatan hilang, minimal untuk satu masa APBD Rp60 miliar,” kata Hasto. Harapan Pemkab agar pro-

yek penambangan pasir besi itu bisa berlanjut dinilainya sebagai hal yang alamiah dan normatif. Besarnya proyeksi pendapatan itu membawa harapan adanya modal untuk membangun kesejahteraan masyarakat Kulonprogo yang saat ini terbilang masih dalam kategori kabupaten miskin di DIY. Maka itu, mangkraknya proyek itu dinilainya sangat mubazir. “Ketika ada yang underutilized, mangkrak, dan mubazir, kami sangat menyayangkan. Karena, kita kan di lingkungan yang belum sejahtera. Kalau ada yang mubazir, tentu kami sayangkan. Secara natural, kami berharap (proyek JMI berlanjut),” kata Hasto. Pihaknya menilai saat ini sudah waktunya duduk bersama antara pihak PT JMI, Pemerintah DIY, serta Pemkab Kulonprogo dan Kementerian ESDM. Dengan begitu, ada komunikasi lebih lanjut yang bisa dilakukan atas proyek tersebut. “Harus ada ketegasan, yes or no. Jangan mengambang. Tidak boleh dalam status ngambang,” kata Hasto. (ing)

Walhi Terus Kawal zz Sambungan Hal 13

“Dalam tingkat nasional, proses perijinan itu kadang tidak melihat fakta di lapangan. Harusnya ini ada pengkajian lebih dalam tentang dampak dan risiko adanya pertambangan di pesisir selatan,” ungkapnya. Jika melihat dari kajian lingkungan hidup, PT JMI yang rencananya akan beroperasi di sekitar pantai selatan, Walhi melihat bahwa pesisir selatan merupakan kawasan yang rawan bencana. Jika rencana penambangan masih saja berlangsung dikhawatirkan akan berdampak banyak pada lingkungan. “Karena merupakan daerah pesisir hal tersebut cukup berdampak pada pertanian warga. Karena, kawasan tambang tersebut sejatinya digunakan warga untuk irigasi

juga. Selain itu, ekosistem air sekitar daerah pertambangan juga turut terancam,” ungkapnya. Berkenaan dengan kajian lingkungan, di daerah yang akan ditempati lahan pertambangan banyak mencakup kawasan pertanian, “Mereka tidak melihat bagaimana usaha petani disana yang berusaha mengolah lahan kritis menjadi lahan yang subur, yang bisa digunakan untuk bertani. Pertanian lahan pasir itu tidak secepat seperti lahan subur, lahan kritis yang itu harus dikelola bertahun-tahun dulu hingga akhirnya bisa menjadi lahan yang layak tanam,” ucap Halik. Selain itu, Walhi juga melihat bahwa dengan adanya pertambangan pasir besi ini, sebenarnya negara juga mengalami kerugian. Di dalam kontrak mereka juga tidak transparasi. Karena yang diangkut bukan hanya pasir besi saja. Ada kandungan mi-

neral lain yang tidak dihitung dalam kontrak. “Ijin mereka hanyalah kandungan pasir besinya. Namun jika di dalamnya ada mineral yang lebih mahal, negara yang akan rugi,” ungkapnya Mengenai adanya pergeseran lokasi PT JMI karena nantinya berdekatan dengan pembangunan bandara baru Kulonprogo, hal tersebut juga menyalahi aturan yang ada. “Proses pergeseran lokasi itu juga bertentangan dengan kontrak awal yang direncanakan,” ungkapnya. Sampai saat ini, Walhi masih berusaha mengawal mengenai penolakan warga terkait adanya PT JMI ini. “Kita masih kawal penolakan warga terkait konteks kebijakan penambangan pasir besi. Kami juga melakukan kajian,” terang Halik. (cr3)


17

20

SABTU, 10 MARET 2018WAGE 10 MARET 2018 SABTU

N LIVTEU (O 10/3) SAB

0.30 WITA 19.30 WIB/2

GETTY IMAGES/DAN ISTITENE

DAVID DE GEA

REUTERS/PHIL NOBLE

MOHAMED SALAH

MANCHESTER UNITED VS LIVERPOOL

TEMBOK DE GEA

D

UEL ke-200 antara dua klub tersukses Inggris di Old Trafford, Sabtu (10/3) bakal mempertemukan dua pemain paling bersinar di Premier League saat ini. David de Gea, penjaga gawang Manchester United, akan berduel langsung dengan Mohamed Salah, penyerang Liverpool. David de Gea menunjukkan performa gemilang pada musim ini. Pemain asal Spanyol itu baru kebobolan 22 gol dari 29 penampilan di Premier League. Menurut kalkulasi xG milik Opta, seorang penjaga gawang harusnya ratarata telah kebobolan 36 gol dari jumlah penampilan sebanyak itu. Mantan pemain Atletico Madrid itu telah menorehkan 15 clean sheet sejauh ini. Itu adalah jumlah clean sheet terbanyak

di antara semua penjaga gawang di Premier League musim ini. Pesaing-pesaing terdekat de Gea adalah Thibaut Courtois (Chelsea), Hugo Lloris (Tottenham Hotspur), dan Ederson (Manchester City). Mereka bertiga telah mencatatkan 13 clean sheet. Di Premier League musim ini pria 27 tahun itu memiliki persentase penyelamatan terbaik. Rasio penyelamatannya mencapai 81 persen. Dia hanya kebobolan 22 gol dari 116 tendangan lawan yang mengarah tepat ke gawangnya. Sejak David de Gea bergabung dengan Manchester United, Juli 2011, tidak ada penjaga gawang lain di Premier League yang memiliki rasio penyelamatan lebih tinggi dari dia. David de Gea telah 18 kali bermain menghadapi Liverpool

di sepanjang kariernya. Dari jumlah pertandingan itu de Gea mencatatkan enam clean sheet. Rasio penyelamatannya pada empat laga Premier League terakhir melawan Liverpool nyaris sempurna, yaitu 94 persen. Dia hanya kebobolan sekali dari 16 tendangan tepat sasaran, yaitu tendangan penalti James Milner di Old Trafford pada musim lalu. Pada Oktober lalu David de Gea menghadapi 19 tendangan di Anfield. Dia membuat lima penyelamatan, satu di antaranya dari tendangan Mohamed Salah. Itu adalah kali pertama David de Gea dan Mohamed Salah berhadapan secara langsung. Mohamed Salah kini bertengger di puncak daftar pencetak gol terbanyak Premier League musim ini bersama Harry Kane (Tottenham Hotspur). Penyerang

DIRECT POINTS l DAVID DE GEA DAN MOHAMED SALAH AKAN BERDUEL LANGSUNG l DAVID DE GEA MENCATATKAN CLEAN SHEET TERBANYAK DI PREMIER LEAGUE MUSIM INI l MOHAMED SALAH ADALAH TOP SCORER PREMIER LEAGUE BERSAMA HARRY KANE asal Mesir itu telah mencetak 24 gol dari 28 laga. Salah rata-rata mencetak 0,86 gol per laga. Secara keseluruhan Mohamed Salah telah mencetak 32 gol di semua kompetisi musim ini. Pemuda berusia 25 tahun itu adalah pemain Liverpool pertama

JADWAL SIARAN SABTU (10/3)-MINGGU (11/3) DINI HARI 19.00 WIB/20.00 WITA 19.30 WIB/20.30 WITA 21.30 WIB/22.30 WITA 21.30 WIB/22.30 WITA 22.00 WIB/23.00 WITA 22.00 WIB/23.00 WITA 22.00 WIB/23.00 WITA 00.30 WIB/01.30 WITA 00.30 WIB/01.30 WITA 02.45 WIB/03.45 WITA

Eibar vs Real Madrid Manchester United vs Liverpool Bayern MĂźnchen vs Hamburger SV Hoffenheim vs Wolfsburg Everton vs Brighton & Hove Albion West Bromwich Albion vs Leicester City West Ham United vs Burnley Chelsea vs Crystal Palace Getafe vs Levante MĂĄlaga vs Barcelona

yang mampu mencetak 32 gol atau lebih dalam satu musim sejak Fernando Torres (33) pada musim 2007/08. Salah mencetak 26 gol dari 27 penampilan terakhirnya. Eks penggawa AS Roma itu mencetak gol pada setiap laga di tujuh penampilan terakhirnya sejak menit awal. Total Salah mencetak delapan gol selama kurun

beIN Sports 2 beIN Sports 1 Fox Sports Fox Sports 3 beIN Sports 1 beIN Sports 2 beIN Sports 3 beIN Sports 1 beIN Sports 2 beIN Sports 2

waktu tersebut. Bonus besar menanti Salah andai bisa menjebol gawang kawalan David de Gea. Mantan pemain Chelsea itu akan jadi pemain Liverpool pertama yang mencetak 25 gol di Premier League pada musim debutnya. Fernando Torres hanya mencetak 24 gol pada musim debutnya (2007/08). (Tribunnews/deo)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.