Tribun Jogja 12-07-2022

Page 1

SELASA WAGE 12 JULI 2022 12 ZULHIJJAH 1443 NO 4031 TAHUN 12

Perihal Shio

TERBIT 12 HALAMAN

Perbaiki Tim Sebelum Kompetisi Dimulai SAMARINDA, TRIBUN - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro menanggapi kegagalan timnya melaju ke partai final Piala Presiden 2022, sebab dua kali kalah dari Borneo FC dengan agregat 0-6 di babak semifinal. Pada laga pertama di Stadion Maguwoharjo, Kamis (11/7) PSS Sleman tumbang 0-2, sedangkan laga kedua yang digelar di Stadion Segiri, Samarinda, PSS dibekuk 4-0. Menurut Seto ada  ke halaman 11

DOK. BORNEO FC

SELEBRASI - Stefano Lilipaly dan Diego Michiels berselebrasi saat leg kedua semifinal Piala Presiden 2022, Senin (11/7) malam.

Waspada Predator Seksual Anak

 Bergerilya Mencari Korban di Media Sosial Pelaku mencari calon korban melalui grup Facebook & grup WhatsApp yang khusus membahas target anak. Pelaku mendapat nomor ponsel calon korban dari grup tersebut.

MODUS OPERASI

Pelaku kemudian berpura-pura menjadi teman atau kakak kelas korban dan berkomunikasi melalui chatting WhatsApp.

1 2 3

Setelah dirasa korban merasa nyaman, pelaku melakukan panggilan video untuk memperlihatkan alat kelaminnya kepada korban.

4

Korban yang diincar adalah anak perempuan berusia di kisaran 10 tahun. Empat anak di Sedayu, Bantul, telah menjadi korban dari laku cabul pelaku yang berumur 27 tahun ini.

5 6

Polisi masih memburu para administrator grup-grup predator anak tersebut hingga ke Kalimantan & Sumatra.

7

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Gal Gadot

Unik & Elegan BELUM lama ini Gal Gadot mengunggah sebuah foto di Instagram dengan tampilan nan unik namun elegan. Dalam foto tersebut, bintang Wonder Woman itu memperlihatkan kepada hampir 84  ke halaman 11

AMY SUSSMAN/GETTY IMAGES VIA AFP

tribunjogja.com

Karena ketika dihubungi, anak perempuan berusia 10 tahun ini diajak untuk melihat alat ... pelaku melalui fasilitas video call.

SLEMAN, TRIBUN - Direktorat Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda DIY berhasil mengamankan FAS, 27 tahun, di Klaten, Jawa Tengah. Ia diduga adalah penjahat cabul yang bergerilya mencari korban anak melalui media sosial (medsos). Sejak bulan Mei 2022, setidaknya sudah ada 4 anak perempuan berusia 10 tahun yang menjadi korban, tiga di antaranya  ke halaman 11

Jangan Bebaskan Mengakses Ponsel

DI usia menjelang kepala tiga, FAS atau Bendol (27) malah menjadi pedofilia, mengincar anak-anak perempuan yang berusia 10 tahun untuk memenuhi hasrat seksualnya. Hal tersebut terungkap setelah Direktorat Kriminal Khusus (Ditreskrimsus)

Brigadir J Diduga Lecehkan Istri Kadiv Propam JAKARTA, TRIBUN - Kepolisian RI mengungkap alasan Brigpol Nopryansah Josua Hutabarat alias Brigadir J ditembak oleh Bharada E di kediaman Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Jumat (8/7) lalu. Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan, menyampaikan bahwa Brigpol Josua ditembak mati karena diduga melakukan pelecehan seksual dan menodongkan pistol kepada istri Irjen Ferdy Sambo. “Yang jelas begini, ya, itu benar

melakukan pelecehan dan menodongkan senjata dengan pistol ke kepala istri Kadiv Propam itu benar,” ujar Ramadhan saat dikonfirmasi, Senin (11/7). Ramadhan menuturkan bahwa fakta itu diketahui berdasarkan hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi. Dua saksi yang diperiksa di antaranya adalah istri Kadiv Propam dan Bharada E.  ke halaman 11

Jangan Sampai Gas Melon Langka Hal

3

PT Pertamina (Persero) menaikkan harga elpiji atau LPG nonsubsidi sebesar Rp2.000 per kg mulai Minggu (10/7). Komunitas Warung Tegal Nusantara berharap tidak ada perpindahan pengguna elpiji 12 kg ke gas melon. (*)

Video Pilihan Terbaik

Polda DIY mendengar laporan dari seorang Bhabinkamtibmas di Sedayu, Bantul, bahwa ada laporan orang tua terkait tiga anak yang dihubungi seseorang tak dikenal. Menurut keterangan poli-

Salat Id di Medan Perang

 ke halaman 11

Marrel Supervisi Langsung Donokerto Jogja Rally Course 2022 Putaran 2

Ajang Komunikasi Para Pembalap Setelah sukses pada putaran 1, kejuaraan balap Donokerto Jogja Rally Course 2022 Putaran 2 akan bergulir pada 13-14 Agustus 2022 di Sirkuit Donokerto Rally Course, Gunung Anyar, Donokerto, Turi, Sleman.

P

embalap muda sekaligus inisiator kejuaraan, RM Gustilantika Marrel Suryokusumo menjelaskan, kejuraan balap itu ditujukan sebagai wadah pembinaan pembalap muda di bidang sprint rally yang ada di DIY. Selain untuk berkompetisi, ajang balap tersebut juga dijadikan sebagai sarana agar hubungan dan komunikasi pembalap menjadi lebih dekat. “Karena (ajang) balap ini, kan, sifatnya community base. Supaya komunitasnya bisa ramai dulu, guyub dulu. Kalau an-

@tribunjogja

tarpembalap sudah solid dan guyub, otomatis teman- teman (pembalap) bisa saling tukar informasi, pengalaman, pengetahuan skill balap, dan akhirnya hal tersebut bisa membantu teman- teman untuk meningkatkan kemampuan balapnya,” jelas Marrel di sela-sela latihan bersama bersama 12 tim reli di Sirkuit Donokerto Rally Course, Senin (11/7). Disinggung soal perbedaan dengan kejuraan seri perdana lalu, Marrel menjelaskan, berdasar-

@tribunjogjafanspage

 ke halaman 11

tribunjogja

IST

PACU

- Pebalap memacu mobilnya di Sirkuit Donokerto Rally Course, tempo hari.

tribunjogjatv


INTER-NASIONAL 2

SELASA WAGE 12 JULI 2022

Masker, Booster, dan Endemi Covid-19 BERITA utama Tribun Jogja edisi Senin (11/7) mengabarkan tentang kewajiban kembali mengenakan masker baik di dalam dan luar ruangan. Sebelumnya diberikan kelonggaran bagi mereka yang berada di luar ruangan untuk tidak mengenakan masker. Namun mengingat kembali tingginya angka penularan Covid-19, Presiden Joko Widodo kembali menekankan penggunaan masker. Hal tersebut disampaikan setelah menunaikan salat Iduladha di Masjid Istiqlal, Minggu (10/7). Jokowi mengatakan pemakaian masker masih menjadi sebuah kewajiban. Alasannya, Covid-19 masih ada. Selain penggunaan masker, Presiden Jokowi juga mengingatkan pada masyarakat untuk segera mendapatkan vaksin ketiga atau booster Covid-19. Sebenarnya, menggunakan masker, kita sudah terbiasa menjalani selama dua tahun. Rasanya bukan suatu masalah jika kemudian kita membiasakan, baik di dalam dan aktivitas di luar ruangan. Hanya memang, belakangan ini banyak yang mulai abai menggunakan masker. Di jalanan mudah ditemukan warga beraktivitas tanpa memakai masker. Hal lain yang mulai meninggalkan protokol kesehatan adalah soal kerumunan. Begitu mudah kita menemukannya di tempat-tempat publik. Apalagi sekarang sudah mulai ramai event digelar. Kemudian untuk vaksin ketiga atau booster, masih banyak yang belum tersentuh. Antusiasme warga memang tak seperti kala pelaksanaan vaksin satu dan kedua. Kini vaksin booster akan kembali menjadi syarat perjalanan. Langkah ini di satu sisi untuk menggerakan warga segera melakukan vaksin booster. Di sisi lain, bisa membatasi mobilitas warga. Sekda DIY, Kadarmanta Baskara Aji pun menganggap kesadaran masyarakat untuk menjalani vaksinasi penguat atau booster masih rendah. Maka dengan adanya kebijakan vaksin booster sebagai syarat perjalanan, Aji berharap minat masyarakat akan terdongkrak. Saat ini capaian vaksinasi dosis ketiga di DIY baru berkisar di angka 36 persen. Dari total sasaran sebanyak 2,8 juta orang, baru sekitar 1 juta penduduk yang telah tervaksin hingga dosis ketiga. Pemerintah kembali mewajibkan masker dan menggenjot vaksin ketiga karena kasus aktif Covid-19 di Indonesia pada Senin (11/7) tembus hingga 20.535 kasus. Pada update Minggu (10/7), Indonesia melaporkan tambahan 2.576 kasus Covid-19. Sementara mutasi virus corona terus terjadi. Pakar Epidemiologi Griffith University, Dicky Budiman menjelaskan munculnya subvarian BA.75. Data awal memperlihatkan kemampuan subvarian BA.75 ini dalam menginfeksi atau kecepatan pertumbuhan kasus tidak kalah dengan BA.4 dan BA.5. Jadi memang harus diwaspadai dan butuh penelitian lanjutan. Kita sepakat PPKM kembali diperkuat. Langkah pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat terbukti ampun menjinakkan ganasnya virus corona. Selain PPKM, kita berharap ada mitigasi lain untuk mempercepat langkah kita menuju endemi Covid-19. Sekarang, apa kabar status endemi Covid-19? Semoga langkah-langkah menuju endemi yang sudah dibangun akan segera terwujud. (*)

PUBLISHER: H. Ciptyantoro VICE PUBLISHER: Agus Nugroho EDITOR IN CHIEF/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo PRODUCTION MANAGER: Hendy Kurniawan NEWS MANAGER: Sigit Widya DIGITAL MANAGER: Ikrob Didik Irawan EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumarga EDITOR: Agus Wahyu Triwibowo, Agung Ismiyanto, Singgih Wahyu Nugraha, Susilo Wahid Nugroho, Hari Susmayanti, Iwan Al Khasni, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo, Joko Widiyarso REPORTER: Gaya Lufityanti, Rento Ari Nugroho, Yudha Kristiawan, Santo Ari Handoko, Kurniatul Hidayah, Azka Ramadhan, Noristera Pawestri, Hanif Suryo, Miftahul Huda, Bunga Kartikasari, Ardhike Indah, Yuwantoro Winduajie, Taufiq Syarifudin SLEMAN: Ahmad Syarifudin BANTUL: Christi Mahatma Wardani GUNUNGKIDUL: Alexander Ermando KULON PROGO: Sri Cahyani Putri MAGELANG: Nanda Sagita Ginting KLATEN: Almurfi Syofyan FOTOGRAFER: Bramasto Adhy VIDEOGRAFER: Hamim Thohari, Turibius Roswanda GRAFIS: Muhammad Fauziarakhman TATA WAJAH: Yoga Hersogama, Nugroho Saputro, Yusuf Haryanta OLAH VIDEO: Suluh Prasetya, Bayu Rusbianto, Afifudin, Veri Vesiano STAF IT: Benny Mail bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIS REDAKSI: Maria Rostanti BUSSINES GENERAL MANAGER: Daryono VICE BUSSINES GENERAL MANAGER: Danang Purwoko ASSISTANT ADVERTISING MANAGER: Andi Sumarsono PROMOTION & EO MANAGER: Adi Satria Mahardika CIRCULATION MANAGER: Domas Agustian AW PRINTING MANAGER: Hermawan FINANCIAL & OPERATIONAL MANAGER: Ridwan Mulyatno JAKARTA GM CONTENT PRINT: Domuara Ambarita GM CONTENT DIGITAL: Yulis Sulistyawan BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360 ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON DAN FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km. 8, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab. Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAI HAL. 1: Rp100.000/mmk, DISPLAI BW: Rp22.500/mmk, DISPLAI FC: Rp45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp25.000/mmk. ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

KIRIM tulisan berita Anda minimal 180 kata ke email:tribunwarga@gmail.com. Lampirkan foto head-shot dan foto liputannya.

TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

KETERANGAN PERS - Ketua Dewan Pengawas (Dewas) KPK Tumpak Hatorangan Panggabean (tengah) didampingi dua orang Anggota Dewas KPK Harjono

(kanan) dan Albertina Ho (kiri) memberikan keterangan pers usai persidangan dugaan pelanggaran etik Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Siregar di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jakarta, Senin (11/7).

Lili Pintauli Mundur dari KPK

 Dewan Pengawas Hentikan Sidang Dugaan Pelanggaran Kode Etik JAKARTA, TRIBUN - Lili Pintauli Siregar akhirnya mundur dari KPK. Ia sudah mengirimkan surat pengunduran diri sebagai Wakil Ketua KPK ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kepala Negara pun sudah menandatangani surat pemberhentiannya sebagai pimpinan KPK. ”Surat pengunduran diri Lili Pintauli Siregar telah diterima oleh Presiden Jokowi. Presiden Jokowi sudah menandatangani Keppres Pemberhentian LPS,” kata Stafsus Mensesneg, Faldo Maldini kepada wartawan, Senin (11/7). Pengumuman ini disampaikan Faldo bersamaan dengan sidang etik jilid II terhadap Lili Pintauli. Lili seharusnya menjalani sidang perdana dugaan pelanggaran etik terkait penerimaan akomodasi dan tiket MotoGP Mandalika. Ia pun sudah hadir di kantor Dewas KPK. Bahkan sidang sudah dibuka. Namun kemudian, sidang diskors karena Dewas KPK akan bermusyawarah untuk menjatuhkan putusan. “Penerbitan Keppres tersebut merupakan prosedur administrasi yang disyaratkan dalam Undang-Undang KPK,” ujar Faldo. Setelah bermusyawarah, Dewas KPK akhirnya memutuskan tidak melanjutkan sidang dugaan pelanggaran etik Lili. Alasannya, karena ia sudah mengundurkan diri sebagai Wakil Ketua KPK. Ketua Dewas KPK Tumpak Hatorangan Panggabean menyebut pihaknya sudah menerima surat pengunduran diri Lili sebagai Wakil Ketua KPK. Ia menyebut Lili sudah tidak lagi

menjabat Wakil Ketua KPK per 11 Juli 2022. ”Maka Terperiksa [Lili Pintauli] tidak lagi berstatus sebagai Insan Komisi yang jadi subjek hukum Dewan Pengawas. Sehingga dugaan pelanggaran kode etik tidak dapat dipertanggungjawabkan lagi kepada Terperiksa,” kata Tumpak membacakan pertimbangan penetapan, Senin (11/7). Atas dasar tersebut, Dewas KPK memutuskan menghentikan sidang. Sidang dinyatakan gugur. “Menetapkan: 1. menyatakan gugur sidang etik dugaan pelanggaran etik dan kode perilaku atas nama Lili Pintauli Siregar dan menghentikan sidang etik dimaksud,” kata Tumpak membacakan penetapan sidang. Lili pun menerima keputusan Dewas itu. Namun, tidak terucap kalimat maaf dari mulutnya. “Terima kasih majelis, saya menerima penetapan majelis,” ucap Lili usai pembacaan putusan di kantor Dewas KPK. Lili juga menghindari awak media usai menjalani sidang putusan dugaan pelanggaran kode etik itu. Seusai sidang ajudan Lili sempat mengecek tiga akses pintu keluar-masuk. Mulanya, Lili akan keluar melalui akses pintu sisi kanan gedung. Namun, hal itu urung dilakukan ketika banyak wartawan yang menunggu di depan pintu garasi. Berikutnya, terlihat ajudan Lili mengecek pintu sisi kiri gedung. Akses pintu ini tidak dipilih karena ada beberapa wartawan yang sudah menunggu di depan garasi. Akan tetapi, beberapa waktu kemudian, se-

kitar pukul 13.00 WIB, Lili berhasil keluar gedung dengan menghindari awak media. Ia menaiki mobil sejak di parkiran yang berada di pintu sisi kanan gedung. Sementara itu, Tumpak dalam jumpa pers seusai sidang etik menjelaskan alasan Dewas menghentikan sidang etik terhadap Lili. Ia beralasan Lili sudah bukan lagi Insan KPK per 11 Juli 2022, sehingga laporan terhadap Lili bukan lagi objek persidangan etik yang dapat diadili Dewas KPK. “Dalam sidang tersebut kami mendapatkan informasi yang lengkap dari Terperiksa yaitu Ibu Lili sendiri di mana Beliau menyampaikan adanya surat pengunduran diri dari yang bersangkutan dan memang surat itu ada tembusannya ke Dewas. Dan juga Beliau menyampaikan dan membacakan juga di depan sidang Keputusan Presiden Nomor 71/P/2022 tentang pemberhentian yang bersangkutan,” ucap Tumpak. “Jadi beliau mengajukan pengunduran diri kepada presiden dan presiden keluarkan keppres untuk memberhentikan yang bersangkutan terhitung 11 Juli 2022,” sambungnya. Tumpak menyebut Lili sudah mengajukan pengunduran diri kepada Presiden Jokowi sejak 30 Juni 2022. Proses hukum berlanjut Anggota Dewas KPK, Albertina Ho menambahkan pihaknya dapat terus mengusut dugaan pelanggaran etik terkait hal ini bila ada pegawai KPK lain yang terlibat. Namun, ia

TERJERAT GRATIFIKASI  Wakil Ketua KPK, Lili Pintauli

Siregar akhirnya mundur dari KPK.  Lili sudah mengirimkan surat pengunduran diri ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) sejak 30 Juni 2022.  Lili seharusnya menjalani sidang pelanggaran etik terkait penerimaan akomodasi dan tiket MotoGP Mandalika.  Dewas KPK menghentikan sidang dugaan pelanggaran kode etik tersebut. tak secara jelas membenarkan apakah ada pihak lain yang dilaporkan karena turut bersama Lili Pintauli menerima akomodasi dan tiket MotoGP. “Mengenai yang lainnya, yang terkait dengan pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh ibu LPS. Yang lainnya akan tetap diproses, tetap akan dilanjutkan prosesnya sesuai dengan peraturan Dewan Pengawas, sepanjang yang lainnya itu memenuhi ketentuan sebagai insan KPK,” papar Albertina. “Jadi tetap akan dilanjutkan proses pemeriksaannya sesuai dengan aturan Dewan Pengawas, sepanjang yang bersangkutan memenuhi syarat sebagai Insan KPK. Kalau bukan, tak bisa kita proses. Sebagaimana halnya Bu Lili ini,” ucap Albertina. (tribun network/ ham/mam/dod)

Renovasi Toilet Umum Telan Anggaran Rp9 M SCARBOROUGH - Pemerintah daerah di Inggris dicap “gila” karena menghabiskan 500.000 poundsterling (nyaris Rp 9 miliar) untuk memperbaiki satu toilet umum di salah satu daerah termiskin di negara itu. Toilet umum yang sudah direnovasi itu diresmikan dengan upacara pemotongan pita di Scarborough, North Yorks menurut laporan The Sun pada Senin (11/7). “Ini akan digunakan sebagai tolak ukur untuk transformasi beberapa blok toilet kami yang lainnya di masa depan,” ujar

Pemerintah kota Tony Randerson. Menurut laporan Yorkshire Post, fasilitas publik itu telah mengalami perombakan total, dengan peralatan sanitasi baru, pipa ledeng, dinding, lantai, dan perlengkapan tambahan lainnya. Toilet juga telah dikonfigurasi ulang untuk menawarkan ruang bagi laki-laki dan perempuan yang terpisah. Di dalamnya juga mengakomodasi kebutuhan penyandang disabilitas berat dan kebutuhan medis untuk menggunakan fasilitas tersebut. (kpc) RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

tribunjogja.com

@tribunjogja

@tribunjogjafanspage

tribunjogja

tribunjogjatv


TRIBUN BIZ 3

SELASA WAGE 12 JULI 2022

Jangan Sampai Gas Melon Langka Potensi Migrasi Konsumen Akibat Harga Elpiji Naik JAKARTA, TRIBUN - PT Pertamina (Persero) menaikkan harga elpiji atau LPG nonsubsidi sebesar Rp2.000 per kg mulai Minggu (10/7). Komunitas Warung Tegal Nusantara (Kowantara) berharap tidak ada perpindahan pengguna elpiji 12 kg ke elpiji 3 kg atau gas melon. Ketua Kowantara, Mukroni menerangkan, para pedagang warteg lebih banyak menggunakan elpiji 3 kg. Sehingga, tidak akan terlalu berdampak terhadap kenaikan harga elpiji nonsubsidi. Namun, ditakutkan Mukroni, para pengguna elpiji 12 kg akan beralih ke elpiji 3 kg. “Yang kami tidak harapkan, ada migrasi pengguna gas 12 kg ke 3 kg melon karena ada perbedaan harga yang banyak,” ujar Mukroni saat dihubungi Tribun, Senin(11/7). Menurut Mukroni, jika terjadi perpindahan pengguna, maka akan mempengaruhi ketersediaan elpiji 3 kg. Hal tersebut, tentu akan berdampak kepada para pedagang warteg. Karenanya, Mukroni berharap pemerintah memantau kesediaan gas melon untuk usaha kecil termasuk warteg. “Yang jumlah outlet atau gerai di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi kurang lebih 50.000 gerai. Artinya, di masa daya beli belum meningkat, pemerintah malah menambah beban dengan adanya kelangkaan stok gas 3 kg,” kata Mukroni. Kowantara juga mengimbau warteg modern yang menjamur untuk memakai gas 12 kg. Sebab, ucap Mukroni, warteg modern sudah masuk klaster usaha kuliner menengah. “Pemiliknya juga bukan lagi orang Tegal, Brebes, Pantura, yang memang mata pencaharian di warteg,” tutur Mukroni. Sekretaris Perusahaan Pertami-

tribunjogja.com

na Patra Niaga Irto Ginting menjelaskan pihaknya menaikkan harga elpiji nonsubsidi karena kenaikan harga gas semakin tinggi saat ini. Ia mengatakan harga elpiji berdasarkan Contract Price Aramco (CPA) tembus US$725 per metrik ton pada Juni 2022. Angka itu naik 13 persen dibandingkan dengan harga rata-rata sepanjang 2021. Pihaknya mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan migrasi dari gas elpiji 12 kg ke gas elpiji 3kg alias gas melon. “Kita tetap mengimbau agar pengguna Elpiji Nonsubsidi tidak berpindah ke Elpiji subsidi,” kata Irto. Melihat cukup rentannya masyarakat beralih ke elpiji ukuran 3 kg, Irto mengatakan ada wacana untuk meregulasi aturan pembelian gas dengan aplikasi MyPertamina. Saat ini pihaknya tengah dalam pengembangan sistem untuk aplikasi MyPertamina. “Masih pengembangan sistem, ya. Tentunya ini perlu dikoordinasikan juga dengan stakeholder terkait,” tegas Irto. Kurang pas Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menilai kenaikan harga elpiji nonsubsidi 12 kg dan Bright Gas 5,5 kg, menambah beban pelaku UMKM di sektor makanan serta minuman. Anggota Dewan Pertimbangan Apindo, Nina Nursinah mengatakan, saat ini pelaku UMKM sedang berusaha bangkit setelah dua tahun tertekan pandemi Covid-19. “Mereka lagi berusaha bagaimana bisa bangkit lagi. Kenaikan harga elpiji ini momentumnya kurang pas, seberapa pun kenaikan itu jadi beban UMKM di sektor makanan dan minuman,” ucap Nina. Ia menjelaskan, berbicara sektor makanan dan minuman tidak hanya satu maupun dua komponen saja, tetapi banyak kompo-

@tribunjogja

ADA TEKANAN zz PT Pertamina (Persero) mena-

ikkan harga elpiji atau LPG nonsubsidi sebesar Rp2.000 per kg mulai Minggu (10/7). zz Kebijakan itu rentan membuat konsumen beralih menggunakan gas elpiji kemasan 3 kilogram atau gas melon. zz Kenaikan harga gas ini dinilai bakal menjadi tambahan beban untuk UMKM makanan dan minuman. nen seperti sejumlah bahan baku yang saat ini harganya melonjak, seperti minyak gorneg dan bumbubumbu. Ia menilai sektor usaha makanan dan minuman ini perlu dukungan pemerintah agat bisa bertahan, seperti subsidi harga bahan baku. Anggota Komisi VII DPR Mulyanto mengatakan ia tidak setuju dengan kenaikan harga BBM dan elpiji nonsubsidi di tengah naiknya harga barang-barang pokok di masyarakat. “Ini dapat meningkatkan inflasi, sementara daya beli masyarakat belum pulih benar dari hantaman Covid-19. Tentu hal ini akan memberatkan mereka,” ucap Mulyanto. Politikus PKS ini memahami tekanan atas APBN dan keuangan Pertamina atas kenaikan harga minyak dan gas (migas) dunia pada saat ini, namun besaran kenaikan harga BBM maupun dan elpiji nonsubsidi harus mempertimbangkan daya beli masyarakat. “Untuk usaha mikro dan kecil, tetap harus terbuka aksesibilitasnya untuk mendapatkan BBM dan LPG subsidi. Ini harus dijamin pemerintah,” ucapnya. (Tribun Network/ nis/sen/kps/wly)

@tribunjogjafanspage

TRIBUNNEWS/JEPRIMA

FLUKTUATIF - Petugas menghitung uang di tempat penukaran uang DolarAsia di Kawasan Melawai, Blok M, Jakarta Selatan, Senin (11/7). Setelah beberapa waktu lalu menyentuh Rp15.000 per dolar AS, berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot kemarin ditutup di level Rp14.975 per dolar AS.

Beban Ganda Akibat Pelemahan Rupiah NILAI tukar rupiah terhadap dolar AS terus melemah dengan bergerak di kisaran Rp15.000 per dolar AS beberapa waktu belakangan. Depresiasi rupiah ini pun dapat memicu kenaikan harga sejumlah barang. Berdasarkan data Bloomberg, Senin (11/7), nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup di level Rp14.975 per dolar AS. Pada perdagangan Rabu pekan lalu, rupiah bahkan sudah sempat menembus level Rp15.000 per dolar AS. “Rupiah yang bergerak dikisaran Rp 15.000 per dolar AS sebenarnya bukan pertanda baik, meski terlihat stabil dalam satu minggu terakhir namun ada beberapa dampak,” ujar Direktur Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira, Senin (11/7). Ia mengatakan, terdapat be-

berapa barang yang akan mengalami kenaikan harga imbas pelemahan rupiah. Utamanya pada barang yang bersifat impor, baik dalam bentuk barang jadi maupun bahan baku, karena transaksinya menggunakan mata uang dollar AS. Bhima menyebut, produk pada sektor elektronik, otomotif, pakaian jadi, industri kimia, makanan dan minuman (mamin), hingga farmasi berpotensi mengalami kenaikan harga, lantaran produk maupun bahan baku pada sektor-sektor itu sebagian besar masih dipenuhi dari impor. “Farmasi kan 90 persen bahan bakunya impor, sehingga rentan terhadap fluktuasi kurs,” kata dia. Terkait sektor makanan dan minuman, Bhima bilang, sebelum kurs melemah mendekati Rp15.000 per dolar AS, bahan

tribunjogja

baku industri makanan-minuman memang sudah mengalami kenaikan seperti gandum, gula, hingga minyak nabati. Maka, pelemahan kurs akan semakin membebani sektor ini. “Dengan ditambah adanya pelemahan kurs, tentu bebannya jadi ganda,” imbuhnya. Menurut dia, pelaku industri makanan-minuman saat ini sedang menunggu momen yang tepat untuk menaikkan harga jual produknya di pasaran, sebab mereka memperhitungkan kemampuan masyarakat yang tidak semuanya siap dengan kenaikan harga meski hanya sekitar 5-7 persen. “Contohnya kelompok menengah bawah, kalau harga naik maka bisa bergeser ke produk pesaing atau bahkan mengurangi pembelian. Target penjualan pun bisa turun,” ucap Bhima. (kpc)

tribunjogjatv


JOGJA REGION 4

SELASA WAGE 12 JULI 2022

Kalikuning dan Plunyon Ditutup Hingga 14 Juli untuk Pembenahan Sarpras

TRIBUN JOGJA/ AHMAD SYARIFUDIN

WISATA - Warga menikmati panorama alam di objek wisata

Plunyon, Sleman, beberapa waktu lalu. Kawasan itu kini ditutup sementara untuk pembenahan sarana dan prasarana.

SLEMAN, TRIBUN - Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) menutup sementara objek wisata alam (OWA) Kalikuning dan Plunyon di Sleman. Penutupan objek wisata di seputar lereng Merapi ini berlangsung selama 8 hari, pada 7-14 Juli 2022 untuk pembenahan sarana dan prasarana (sarpras). “Sifatnya sementara, guna me-refresh kondisi kawasan. Selain itu juga ada perbaikan sarpras dan penambahan papan imbauan-informasi,” kata Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Balai TNGM Akhmadi, belum lama ini. Kegiatan saat ini adalah perbaikan sarpras rutin, seperti adanya

perbaikan gerbang di Kalikuning, perbaikan jalur tracking, pengecatan ulang sarpras, hingga cek ulang aspek keamanan dan keselamatan dan potensi risiko pohon tumbang atau bahaya kebakaran. Menurutnya, perbaikan atau pemulihan jadi hal lumrah dalam ekosistem kawasan konservasi. Hal itu sering dilakukan untuk jalur pendakian atau objek wisata lain. Pemulihan sederhana yang antara lain penanaman pohon, lalu me-refresh alam sehingga burung dan satwa lain akan muncul lebih leluasa. “Saat ini, perlunya perbaikan bukan dominan karena ulah pengun-

jung. Teknisnya, bisa secara alami mengurangi adanya interaksi pengunjung, bisa juga dengan pengecekan, perbaikan sapras atau penambahan. Saat ini (perbaikan yang dilakukan) di dua titik objek wisata, yaitu Kalikuning dan Plunyon selama satu minggu,” katanya. Terpisah, Kabid Pengembangan Destinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dinas Pariwisata Sleman, Aris Herbandang meyakini penutupan ruas objek wisata alam di lereng Merapi itu tidak berpengaruh terhadap kunjungan wisatawan. Sebab, destinasi wisata tersebut secara kewilayahan berada di lereng Merapi

yang memiliki destinasi variatif dan masih bisa dikunjungi. Mulai dari Kaliurang, bunker Kaliadem, sampai bukit Klangon. Selain itu, tujuan penutupan destinasi wisata alam ini adalah untuk upaya koservasi pemulihan ekosistem. Ia yakin, pascapenutupan, wisatawan justru akan semakin meningkat. “Setelah dibuka kembali, wisatawan akan bisa menikmati ekosistem destinasi yang sudah dipulihkan dan akan memberikan experience atau pengalaman yang sulit dijumpai di objek wisata alam lainnya, karena endemik Kalikuning dan Plunyon,” terang dia. (rif)

Sekolah Berjalan Normal Lagi Hari Pertama Pertemuan Tatap Muka untuk Tahun Ajaran Baru 2022/2023 GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Hari pertama tahun ajaran baru 2022/2023 berlangsung pada Senin (11/7). Kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) digelar secara penuh atau 100 persen, setelah dua tahun tak berjalan normal akibat pandemi Covid-19. Durasi pembelajaran pun kini kembali seperti saat sebelum pandemi. Salah satunya dilakukan di SMP Negeri 2 Wonosari. “Saat ini tiap jam pelajaran durasinya sudah kembali 40 menit,” kata Kepala SMPN 2 Wonosari, Agus Maryanto saat dihubungi Tribun Jogja, Senin (11/7). Saat awal penerapan PTM 100 persen, durasi pembelajaran masih terbilang pendek yaitu pukul 07.00-12.00 WIB. Namun, saat ini diperpanjang hingga pukul 14.00 WIB. Menurut Agus, keputusan tersebut juga sudah sesuai instruksi, mengacu pada surat keputusan bersama (SKB) empat menteri terkait pembelajaran di sekolah. “Jadi, bisa dikatakan saat ini sudah kembali normal seperti sebelum pandemi,” jelasnya. Meski kembali normal, Agus menegaskan pihaknya tetap menyiapkan langkah antisipasi penyebaran Covid-19, seperti kewajiban untuk penggunaan masker selama mengikuti pembelajaran. Selain itu, pemeriksaan kondisi kesehatan seperti suhu tubuh tetap dilakukan. Pelajar yang sakit atau mengalami gejala kurang sehat diminta untuk beristirahat di rumah dan tidak masuk sekolah sementara. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Gunungkidul, Nunuk Setyowati sebelumnya juga sudah menyampaikan bahwa PTM bisa berjalan 100 persen pada tahun ajaran baru ini. Instruksi ini pun sudah disampaikan lewat surat edaran resmi. Meski demikian, ia mengimbau pihak sekolah untuk

tetap waspada terhadap potensi penyebaran Covid-19. Sementara itu, hari-hari pertama PTM di Bantul dimulai dengan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS). Kepala Dinas Pendidikan Pemudan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Bantul, Isdarmoko mencatat ada sebanyak 38.719 siswa di wilayahnya yang mengikuti MPLS hingga Rabu (13/7) mendatang. Rinciannya, 14.115 siswa jenjang TK, 11.923 siswa jenjang SD, dan 12.681 siswa jenjang SMP. “Materi MPLS yang diberikan pengenalan lingkungan sekolah, kegiatan pembelajaran dan kurikulum, pendidikan karakter, peraturan tata tertib sekolah, dan lain-lain,” jelasnya di sela launching Implementasi Kurikulum Merdeka dan Pembukaan Tahun Ajaran Baru 2022/2023, Senin (11/7). Seusai MPLS, kegiatan belajar mengajar akan dimulai dan bagi sekolah yang sudah siap dapat menerapkan PTM secara penuh. Kebijakan itu pun bisa dilakukan dari jenjang TK, SD, SMP hingga lembaga pendidikan kesetaraan. Adapun sekolah yang belum siap menerapkan PTM secara penuh tetap diizinkan menggelar secara terbatas. Terhadap kebijakan PTM penuh maupun terbatas itu pun tiap sekolah tetap diwajibkan menerapkan prokes ketat bagi siswa maupun guru. Kurikulum Merdeka Terkait Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), Isdarmoko menerangkan bahwa Disdikpora Bantul mengambil kebijakan, pada awal tahun ajaran baru 2022/2023 ini, semua satuan pendidikan mulai jenjang TK, SD kelas 1 dan 4, SMP kelas 7 secara serentak siap melaksanakan IKM dengan pilihan kategori mandiri berubah. Adapun jumlah sekolah yang siap melaksanakan

SEPERTI SEMULA zz Hari pertama tahun

ajaran baru 2022/2023 di Gunungkidul dan Bantul berlangsung pada Senin (11/7). zz Di Gunungkidul, kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) digelar secara penuh atau 100 persen, setelah dua tahun tak berjalan normal akibat pandemi Covid-19. zz Adapun di Bantul, sekolah yang belum siap menerapkan PTM secara penuh tetap diizinkan menggelar secara terbatas. IKM mandiri berubah, yakni 453 satuan pendidikan jenjang TK, 400 SD, dan 121 SMP. Dia menyebut para guru dan pendidik telah mengikuti bimbingan teknis maupun workshop terkait IKM. Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo menyatakan bahwa kurikulum yang baru ini harus diikuti dengan perubahan perilaku semua pihak, dari pemerintah, seluruh jajaran disdikpora, kepala sekolah, dan guru negeri maupun swasta. “Yakni, perilaku yang lebih berpihak dan memperhatikan kepada sektor pendidikan. Kewajiban masyarakat mendukung, mendampingi, karena kita ingin kurikulum ke depan dapat mengubah nilai, citra, karakter anak didik. Dua tahun kita daring, hasil nilai kita belum memuaskan walaupun sudah baik,” ucapnya. Joko menyebut ada beberapa anak didik yang memperoleh nilai di bawah standar saat PTM terbatas tahun kemarin. Maka dari itu, kegiatan launching IKM itu bukan sekadar formalitas, tetapi harus diikuti perubahan yang akan dievaluasi dalam 3 bulan dan 6 bulan yang akan datang. (alx/nto)

TRIBUN JOGJA/ALEXANDER ERMANDO

TUNTUT ILMU - Pelajar SMP Negeri 2 Wonosari, Gunungkidul bersiap pulang seusai menjalani hari pertama sekolah di tahun

ajaran baru 2022/2023, Senin (11/7). Pada tahun ini, pertemuan tatap muka hingga durasi pembelajaran kembali berjalan normal seperti saat sebelum pandemi.

Ubur-Ubur Bermunculan di Pantai, Belasan Wisatawan Kena Sengat GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Uburubur dilaporkan mulai bermunculan di pesisir selatan Gunungkidul dan menyengat belasan wisatawan. Warga diminta lebih berhati-hati saat berkunjung ke pantai. Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul, Marjono mengungkapkan sejauh ini sudah ada 14 orang yang tersengat ubur-ubur. “Kejadiannya tersebar di Pantai Kukup, Sepanjang, Krakal, serta Pulangsawal (Indrayanti),” katanya pada Senin (11/7). Menurut Marjono, kawanan uburubur mulai terlihat di pesisir selatan Gunungkidul sejak Sabtu (9/7), bertepatan dengan momen akhir pekan dan libur sekolah dan banyak pengunjung. Kebanyakan korban sengatan ubur-ubur berawal dari tidak sengaja memegang atau menyentuhnya saat bermain air. Apalagi, hewan ini tidak bisa langsung dilihat karena bentuknya tipis dan transparan.

Kemunculan ubur-ubur lazim terjadi pada Juli sampai pertengahan September, di mana suhu air laut selatan menjadi lebih dingin, sehingga hewan itu mencari area lebih hangat seperti pesisir. Sengatan ubur-ubur menimbulkan rasa gatal di kulit, bahkan hingga sesak napas. “Tidak perlu panik jika tersengat. Bisa langsung dibersihkan dengan air, asalkan tentakel ubur-ubur juga tidak menempel di kulit,” jelasnya. Marjono mengatakan pihaknya sudah menyiapkan obat-obatan dan tabung oksigen untuk pertolongan pertama pada wisatawan. Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul, Surisdiyanto mengatakan saat ini pihaknya gencar patroli di pesisir untuk menyisir keberadaan ubur-ubur hingga memperingatkan wisatawan. Sementara itu, ubur-ubur hingga kini belum terpantau muncul di pantai wilayah Bantul maupun Kulon Progo.

Sopir Tertidur Saat Menyetir, Mobil Hantam TPR Induk Parangtritis BANTUL, TRIBUN - Sebuah mobil terbalik setelah menghantam pembatas jalan dan tiang penyangga di Tempat Pemungutan Retribusi (TPR) Induk Pantai Parangtritis, Kretek, Bantul, Senin (11/7). Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal yang terjadi pukul 02.00 WIB itu. Kapolsek Kretek, Kompol Yosephine Iswantari mengungkapkan kejadian kecelakaan (laka) tunggal itu melibatkan pengemudi Toyota Avanza bernomor AB 1813 DO bernama Rahmat Widayat (29) serta dua penumpang bernama Anwar Buchori (39) dan Asongko Andri Asmoro (43). Ketiganya warga Kapanewon Tempel, Sleman. Kecelakaan bermula saat kendaraan melaju dari arah selatan ke utara dengan kecepatan tinggi. Namun, diduga karena sopir kurang konsentrasi, mobil oleng sehingga menabrak tiang penyangga TPR. “Penyebab kecelakaan dikarenakan kurang konsentrasi dan tribunjogja.com

pengemudi mengantuk, sehingga oleng dan menabrak tiang penyangga TPR Induk Parangtritis,” jelas Kapolsek. Akibat kerasnya benturan, sebagian bangunan serta tiang penyangga gardu TPR rusak berat. Selain itu, mobil juga terbalik dan mengalami kerusakan yang cukup parah. “Mobil mengalami kerusakan pada bodi depan ringsek dan kaca mobil samping kanan kiri depan pecah,” imbuhnya. Kanit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satlantas Polres Bantul Iptu Maryono menyatakan bahwa dari hasil interogasi pengemudi serta penumpang, ketiganya hendak pulang ke rumah seusai berkunjung ke Gunungkidul. Dari hasil penyelidikan tersebut, terungkap penyebab kejadian karena sopir mengemudi kendaraan dalam kondisi mengantuk. Bahkan, pengemudi juga sempat hilang konsentrasi lantaran tertidur sambil mengemudi. Akibatnya kecelakaan pun tak terhin@tribunjogja

15 KK Calon Transmigran Bantul Segera Berangkat

DOK. POLSEK KRETEK

TERBALIK

- Warga mengerumuni mobil yang terbalik setelah menyeruduk tiang penyangga di Tempat Pemungutan Retribusi (TPR) Induk Pantai Parangtritis, Kretek, Bantul, Senin (11/7) dini hari.

darkan dan sopir baru tersadar ketika sudah menabrak bangunan TPR. “Dari kejadian tersebut tidak @tribunjogjafanspage

Namun begitu, wisatawan tetap diimbau untuk berhati-hati. Koordinator SAR Satlinmas Wilayah 3 Bantul (Pantai Parangtritis hingga Pantai Depok), M Arief Nugraha mengatakan, hingga berakhirnya libur panjang anak sekolah pada Minggu (10/7) kemarin, belum ada laporan wisatawan yang tersengat ubur-ubur ini. “Posisi ubur-ubur masih berada di tengah dan arus laut mengarah ke timur, sehingga kasus wisatawan tersengat ubur-ubur beracun terjadi pada wisatawan di Pantai Gunungkidul,” ungkapnya. Koordinator SAR Satlinmas Rescue Istimewa (SRI) Wilayah V Kulon Progo, Aris Widiatmoko mengatakan hingga saat ini belum ada tanda-tanda kemunculan ubur-ubur di wilayahnya. Ia mengklaim dampak sengatan ubur-ubur ke wisatawan sepanjang 2021 kemarin sangat minim. (alx/nto/scp)

ada korban serta tidak dalam kondisi mabuk (pengemudinya), karena tidak ada indikasi mengarah kesana,” ungkapnya. (nto)

DINAS Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Bantul melaporkan ada peningkatan jumlah calon transmigran di tahun 2022 dibandingkan tahun sebelumnya. Sebanyak 15 kepala keluarga (KK) akan diberangkatkan dalam waktu dekat ke kalimantan dan Sulawesi. Kepala Disnakertrans Bantul, Istirul Widilastuti mengungkapkan di tahun kemarin terdapat 5 KK yang berangkat transmigrasi, sedangkan tahun ini meningkat menjadi 15 KK. Mereka adalah calon transmigran yang masuk daftar tunggu sejak masa pandemi dua tahun lalu. “Semuanya sudah siap berangkat, tinggal menunggu surat perintah dari Pemerintah Pusat. Rencana akhir bulan ini berangkat,” ungkapnya, Senin (11/7).

tribunjogja

Adapun 15 KK tersebut akan diberangkatkan ke berbagai daerah di Sulawesi dan Kalimantan, seperti Muna (Sulawesi Utara), Paser (Kalimantan Timur), Mamuju (Sulawesi Tenggara), Bulungan (Kalimantan Utara), dan Luwu Timur (Sulawesi Selatan). Mereka telah menjalani proses seleksi serta pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani. Mereka juga telah mendapatkan pelatihan perkebunan dan pertanian oleh Disnakertrans Bantul dan DIY, bekerja sama dengan perguruan tinggi pertanian dan perkebunan. Istirul optimistis akan lebih banyak memberangkatkan calon transmigran ke depannya. Adapun saat ini setidaknya ada 70 KK yang masuk dalam daftar tunggu calon transmigran. (nto) tribunjogjatv


MALIOBORO BLITZ 5

SELASA WAGE 12 JULI 2022

UKDW Siapkan Beragam Beasiswa untuk Calon Mahasiswa Baru

TRIBUN JOGJA/ISTIMEWA

DIALOG

- Podcast Tribun Jogja berjudul “Mengenal UKDW Lebih Dekat” di kanal YouTube Tribun Jogja Official, Senin (11/7).

YOGYA, TRIBUN - Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) telah menyiapkan beragam beasiswa bagi calon mahasiswa baru. UKDW bisa memberikan beasiswa penuh pada calon mahasiswa baru di awal perkuliahan, tapi ada juga beasiswa yang diberikan ketika sudah tercatat menjadi mahasiswa. Kepala Admisi dan Promosi UKDW, Veronica Tiara, menjelaskan, beasiswa menjadi topik pertanyaan yang cukup sering dilontarkan oleh para mahasiswa UKDW di masa pandemi Covid-19. “Di tempat kami, di masa pandemi, ada lebih banyak pertanyaan terkait beasiswa. Mahasiswa sering menanyakan itu,” kata dia dalam podcast Tribun Jogja berjudul “Mengenal UKDW Lebih Dekat”, Senin (11/7).

Siniar tersebut bisa disimak di kanal YouTube Tribun Jogja Official. Tiara menjelaskan, UKDW memang menyiapkan beasiswa. Hanya saja, peminat dan penerima dari beasiswa itu pasti tidak sebanding. “Beasiswanya beragam, tapi yang menerima pasti terbatas. Maka, mahasiswa pasti bakal diminta untuk menunjukkan eksistensi dirinya agar bisa mendapatkan beasiswa itu,” tambahnya. Dia mengatakan, UKDW bisa memberikan beasiswa penuh pada calon mahasiswa baru di awal perkuliahan. Ada juga beasiswa yang diberikan ketika sudah tercatat menjadi mahasiswa. “Di awal, kami sering kasih beasiswa penuh, tapi ada juga yang hanya setengah, ada juga yang per semester. Ketika sudah kuliah, mahasiswa

perlu meningkatkan nilai, biar bisa meraih beasiswa lain,” tuturnya. Dia melanjutkan beasiswa penuh berarti mahasiswa tersebut bisa menempuh studi selama empat tahun masa perkuliahan tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun. Namun, ada juga beasiswa yang bisa memotong biaya perkuliahan selama di UKDW. “Tergantung teman-teman calon mahasiswa ini mau ikut yang mana. Kalau yang gratis itu sudah kami buka kesempatan pendaftaran sejak tahun 2021. Siswa kelas XII sudah mendapatkan kesempatan dapat beasiswa,” jelas Tiara. Beasiswa yang diberikan, ujar Tiara, berasal dari pemerintah dan pihak swasta. Dari pihak swasta, pada 2021, sudah ada yang memberikan kepada 20 calon mahasiswa baru terseleksi

yang bakal kuliah di UKDW dengan nol rupiah. “Beasiswa bisa diberikan di semua jurusan, kecuali kedokteran dan filsafat keilahian,” paparnya. Staff Admisi UKDW, Julius Benny Patera, menambahkan, UKDW bakal mencari siswa-siswa berprestasi dengan melihat nilai raport mereka. “Jika rata-rata nilai raportnya itu 75 ke atas, bisa dapat potongan harga 10-100 persen untuk uang gedung,” katanya. Selain menggunakan nilai akademik, UKDW juga akan memberikan potongan harga untuk Dana Pengembangan Fasilitas Pendidikan (DPFP) senilai Rp1 juta bagi mahasiswa baru yang masuk lewat jalur reguler. Potongan itu, kata dia, masih bisa bertambah dengan menunjukkan sertifikat prestasi non akademik. (ard/ord)

Sultan Minta Tangkap Pengelola Bandel

Satpol PP DIY Segera Pasang Rambu Larangan Operasional Skuter Listrik YOGYA, TRIBUN - Penggunaan skuter listrik di kawasan Malioboro kembali marak dijumpai saat liburan sekolah. Padahal, surat keputusan pelarangan beroperasi telah dikeluarkan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X. Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X meminta pengelola persewaan skuter listrik di kawasan sumbu filosofis seperti Jalan Margo Utomo Tugu, Malioboro, hingga Margo Mulyo di Titik Nol segera ditertibkan. “Sebetulnya kan tidak boleh. Sudah ada keputusan (dengan surat edaran). Pemkot harus menindak, jelas kan. Tergantung siapa yang tanggungjawab, Malioboro ada petugasnya sendiri kan,” ungkap Sultan di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Senin (11/7). Jika pengelola persewaan skuter listrik tetap kukuh melakukan aktivitas bisnisnya di area sumbu filosofi, Sultan meminta petugas untuk berlaku tegas dengan menangkap mereka. Terlebih penggunaan skuter listrik di sembarang tempat bisa membahayakan pengendara motor lain maupun pengendara itu sendiri. Apalagi banyak penyewa yang menggunakan kendaraan khusus tersebut di badan jalan ataupun di trotoar sehingga membahayakan atau mengganggu pengguna jalan di sana. “Sudah tahu dilarang, ya sudah yang punya skuter saya suruh tangkap kalau tidak mau tunduk pada aturan karena melanggar ketentuan, itu saja,” kata Sultan. Sementara itu, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DIY berencana menindak tegas skuter listrik yang masih beroperasi tersebut. Mereka berencana memasang rambu peringatan larangan skuter di kawasan Malioboro. Dalam sepekan terakhir, terpantau para wisatawan masih bermain skuter listrik di kawasan Malioboro. Semestinya pelarangan penggunaan skuter listrik

tribunjogja.com

PENEGAKAN ATURAN zz Skuter listrik kembali marak beroperasi di kawasan Malioboro.

zz Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X telah mengeluarkan SK larang untuk operasionalnya. zz Sultan minta penertiban skuter listrik yang masih nekat beroperasi. zz Kawasan larangan antara lain, Jalan Margo Utomo Tugu, Malioboro, hingga Margo Mulyo di Titik Nol.

Sudah tahu dilarang, ya sudah yang punya skuter saya suruh tangkap kalau tidak mau tunduk pada aturan karena melanggar ketentuan, itu saja. di Malioboro sudah diatur dalam Surat Edaran (SE) Gubernur DIY No.551/4671 tentang Larangan Operasional Kendaraan Tertentu Menggunakan Penggerak Motor Listrik di Jalan Margo Utomo, Jalan Malioboro, dan Jalan Margo Mulya. Selain memasang rambu pelarangan, pihak Satpol PP DIY berencana menemui beberapa pemilik toko disepanjang kawasan Malioboro dan Ahmad Yani. Ketua Paguyuban juga akan ditemui guna ikut membantu melakukan pengawasan. “Mungkin pekan depan kami akan bertemu dengan PPMAY dan beberapa pihak. Kami bersama-samasama akan mengawasi,” katanya. Pemanggilan terhadap pemilik persewaan sudah dilakukan, tetapi mereka menyampaikan berbagai alasan terutama faktor ekonomi sehingga masih ada yang beroperasi. Begitu pula dengan teguran pada penyewa dan pemilik persewaan pun sudah dilakukan. Akan tetapi ketika petugas sudah tidak berada di

lokasi kemudian mereka beroperasi kembali. Oleh karena itu dalam waktu dekat ini rencananya akan dipasang tanda larangan menggunakan skuter listrik maupun sepeda listrik di sepanjang Malioboro. “Kami berharap pengawasan bisa dilakukan bersama-sama, misalnya Satpol PP tidak ada di sana ya semua pihak diharapkan ikut menegur termasuk pihak toko, karena sudah ada tanda larangan,” ungkapnya. Bentuknya berupa spanduk dan sejenisnya yang menginformasikan tidak boleh mengendarai skuter, sepeda listrik di Malioboro. Sehingga yang disasar para pengunjungnya dan mereka diharapkan tidak menggunakan jasa yang disediakan para penyewa. Belum bisa menyita Jika pun pengunjung tetap menyewa diharapkan tidak mengoperasikannya di sepanjang Malioboro karena sudah ada tanda larangan. Noviar menilai langkah penyitaan skuter kemudian menyidangkan pemilik persewaan ke pengadilan memang belum bisa dilakukan. Karena regulasi yang mengatur hanya berbentuk SK Gubernur, berbeda dengan ketika dalam bentuk Perda sehingga Satpol PP bisa membawanya ke pengadilan. “Selama ini kami hanya melakukan edukasi, misalnya menyita kemudian dikembalikan lagi karena regulasinya kan tidak kuat, kecuali kalau Perda. Kalau kami memaksa menyita dan mereka (pemilik persewaan skuter) menggugat balik,” pungkasnya. (hda/tro)

@tribunjogja

TRIBUN JOGJA/CHRISTI MAHATMA WARDHANI

DISERBU PEMBELI - Pembeli menyerbu

toko seragam dan atribut sekolah di Jalan Ibu Ruswo, Yogyakarta, Senin (11/7). Penjualan seragam dan atribut sekolah meningkat pada tahun ajaran baru ini.

Soprema Fisipol UGM Bangkitkan Semangat Sociopreneur Pasca-Pandemi SLEMAN, TRIBUN - Ajang Sociopreneur Muda Indonesia atau yang terkenal dengan nama Soprema memulai masa inkubasi perusahaan rintisan, Senin (11/7). Soprema yang dinisiasi oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisipol) Universitas Gadjah Mada (UGM) 2022 itu telah memasuki tahun ketujuh. Pada tahun ini, Soprema pun mengusung tema “Recover Together Recover Stronger, Bangkit Bersama Sociopreneu” agar tetap fokus membangun bisnis di masa pandemi. Ketua Pelaksana Soprema Fisipol UGM 2022, Eka Zuni Lusi mengatakan, dengan tema itu, Soprema ingin mewadahi dan memfasilitasi ide wirausaha sosial agar bisa kembali bangkit setelah adanya wabah Covid-19. “Harapan kami, dari terselenggaranya Soprema tahun ini, para sociopreneur muda akan terpacu untuk mengembangkan usaha di

@tribunjogjafanspage

tengah berbagai persoalan sosial ekonomi pascapandemi,” tuturnya dalam temu media di Fisipol UGM, Senin (11/7). Ia mengatakan, inkubasi dibuka dalam dua batch di tahun 2022 dan 2023. Pihaknya pun kini bekerja sama dengan Pengembangan Usaha dan Inkubasi (PUI) UGM dan Creative Hub UGM untuk membantu sociopreneur ikut memecahkan masalah sosial yang ada. Lusi menambahkan untuk program inkubasi, saat ini pendaftaran telah dibuka melalui website Soprema yang akan diakhiri pada 22 Juli 2022 nanti. Sementara untuk pendaftaran kompetisi akan dibuka 20 Juli – 30 Agustus juga melalui website Soprema. Dia juga mengatakan, ada dua kategori kompetisi, yakni kick-off untuk usaha dengan usia di bawah satu tahun. Ada juga startup untuk usaha dengan usia di atas satu tahun.

Sementara, Hempri Suyatna, Kasubdit Direktorat PUI UGM menambahkan pihaknya melakukan inovasi berdasar pengalaman enam tahun penyelenggaraan. Tahun ini program inkubasi diperkuat untuk memastikan keberlanjutan usaha-usaha yang muncul dari Soprema. “Inkubasi sering tidak terkawal dengan baik, terlebih dua tahun ini situasi pan-

KETERANGAN PERS Fisipol UGM, Senin (11/7).

tribunjogja

demi yang menyulitkan juga kami untuk memantau. Kami berupaya mendorong inkubasi diperkuat, lebih intenstif agar usaha-usaha yang muncul bisa berkelanjutan,” lanjut Hempri. Tiga bidang besar yang dieksplorasi Soprema di tahun ini adalah agro dan teknologi; heritage, art, culture dan sustainability management; dan juga pelayanan publik. (ard/ord)

TRIBUN JOGJA/ARDHIKE INDAH

- Konferensi pers Soprema 2022 di

tribunjogjatv


JATENG SQUARE 6

MAGELANG-KLATEN SELASA WAGE 12 JULI 2022

Duta Kita Permudah Layanan Penerbitan KTP dan KK

SERAHKAN KTP

DOK. PEMKAB MAGELANG

- Bupati Magelang Zaenal Arifin (paling kiri) saat menyerahkan KTP dan KK baru kepada pasangan pengantin di Rumah Dinas Bupati Magelang, Senin (11/7).

MAGELANG, TRIBUN - Bupati Magelang, Zaenal Arifin meluncurkan sekaligus memberikan sosialisasi inovasi Dua Tanda Ikatan Cinta (Duta Kita). Melalui program Duta Kita, layanan penerbitan KTP dan KK bagi pasangan baru menjadi lebih mudah. Zaenal Arifin menyampaikan bahwa, peningkatan kinerja Pemerintah dalam memberikan pelayanan publik terus diharapkan oleh masyarakat. Apabila pelayanan publik baik, maka tingkat kepuasan masyarakat terhadap Pemerintah pun akan meningkat pula. Di sisi lain, disadari seiring dengan perkembangan teknologi informasi, Pemerintah dituntut harus bisa mengembangkan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik

dengan melakukan terobosan dan inovasi guna memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Selaras dengan semangat tersebut, pelayanan administrasi kependudukan yang diselenggarakan oleh Disdukcapil Kabupaten Magelang menjadi penting, yakni melakukan pencatatan sejak seseorang lahir ke dunia, menikah, sampai dengan orang tersebut meninggal dunia. Zaenal menjelaskan, Inovasi Duta Kita adalah pelayanan penerbitan dokumen kependudukan untuk penduduk Kabupaten Magelang yang menikah yang diberikan oleh Disdukcapil bekerja sama dengan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang. “Dengan Duta Kita, masyarakat cukup mendaftarkan pernikahannya di Kantor KUA setempat dan selanjutnya

penduduk akan menerima KTP dan KK sesuai dengan status yang baru. Dokumen KK dan KTP yang baru akan langsung dikirim ke rumah,” papar, Zaenal, Senin (11/7). Terkait hal tersebut, Zaenal juga menekankan kepada Disdukcapil Kabupaten Magelang dan Kantor Kementerian Agama untuk terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terkait inovasi Duta Kita, khususnya kepada masyarakat yang akan melakukan pernikahan. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Magelang, Edi Susanto menyebut, inovasi Duta Kita memberikan kemudahan kepada masyarakat khususnya calon pengantin, untuk mendapatkan identitas kependudukan yang baru pasca dilakukannya pernikahan.

“Yang paling penting untuk meningkatkan pembangunan data base kependudukan yang valid, serta meningkatkan kerjasama antar lembaga di lingkungan Pemerintah Kabupaten Magelang,” kata Edi Susanto. Edi menambahkan salah satu yang melatar belakangi inovasi Duta Kita ini berangkat dari permasalahan bahwa penduduk yang melaksanakan pernikahan tidak segera memiliki data atau identitas kependudukan sesuai statusnya yang baru karena berbagai sebab. “Contohnya antara lain, kesulitan dalam mengurus dan melaporkan perubahan statusnya, keterbatasan waktu untuk melakukan perubahan status, kurangnya kesadaran penduduk sendiri, belum lagi permasalahan geografis dan lain sebagainya,” ungkapnya. (ndg)

Ada Jalur Sepeda di Tol Solo-Yogya

Pihak Pengembang Masih Mempertimbangkan Anggaran KLATEN, TRIBUN - Pembangunan jalan tol SoloYogyakarta seksi 1 di Kabupaten Klaten bakal dilengkapi dengan jalur sepeda. Pembuatan jalur sepeda itu disebut-sebut bakal menjadi terobosan pertama dalam konstruksi jalan tol di Pulau Jawa. “Ibu Bupati mengusulkan untuk dibuat jalur sepeda, itu di satu sisi di luar pagar tol tapi masih dalam area tanah tol,” ujar Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya ditemui di Pendapa Pemkab Klaten, Senin (11/7). Menurut Yoga, jalur sepeda tersebut direncanakan dibangun di sepanjang jalan tol masuk seksi 1 sepanjang 42,3 kilometer. “Jalur sepedanya kalau wilayah kita dari Delanggu sampai Prambanan. Itu berada di luar bangunan utama jalan tol tapi di sisinya dan masih dalam patok tol,” ulasnya. Diakui Yoga, pembangunan jalur sepeda di sisi jalan tol itu bakal menunjang perekonomian terutama usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan sektor pariwisata di Klaten. “Sepanjang jalan kalau patok tol tidak dipagari bisa meningkatkan UMKM dan pariwisata kita,” paparnya. Menurut Yoga, usulan pembangunan jalur sepeda di sepanjang sisi jalan tol itu sudah diusulkan ke pengembang tol. “Sudah diusulkan, banyak pihak yang mendukung, bapak gubernur juga mendukung semoga ini bisa terealisasi,”

akunya. Sementara itu pihak PT Jogja-Solo Marga Makmur (PT JMM) selaku pengembang jalan tol Solo-Yogyakarta seksi 1 di Kabupaten Klaten membenarkan bahwa jalan tol tersebut bakal dilengkapi jalur sepeda. Pihak pengembang menegaskan jalur sepeda itu berada di sisi jalan tol. “Leres (benar), jadi itu sama bagian jalan tol terpisah,” ucap Direktur Lahan dan Utilitas PT Jogja-Solo Marga Makmur (PT JMM), Muhammad Tilawatil Amin, Senin (11/7). Dijelaskan Amin, proyek jalan tol itu memiliki beberapa bagian, mulai dari bagian utama, pinggir, dan pembatas yang bersentuhan dengan tanah warga. Nantinya, posisi jalur sepeda yang bakal dibangun akan berada di sisi paling luar dan dekat dengan pembatas dengan tanah warga. Jalur sepeda itu juga berdiri di antara dua pagar yang berbatasan dengan main road (jalan utama) dan tanah warga. “Jalan tol kan ada main road-nya terus pinggirnya. Batas paling kiri dengan warga itu biasanya ada tembok atau kawat berduri, nah itu akan dipakai sekitar lima meter untuk jalur sepeda,” jelasnya. Meski demikian, Amin belum bisa memastikan apakah jalur sepeda akan dibangun satu atau di kedua sisi jalan tol. Ia hanya bisa menjelaskan bahwa lebar jalur sepeda yang diusulkan adalah sekitar lima meter.

PERHATIKAN KEAMANAN

zz Pembangunan jalan tol

Solo-Yogyakarta seksi 1 di Klaten bakal dilengkapi jalur sepeda. zz Jalur sepeda tersebut akan dibangun dari Delanggu sampai Prambanan sepanjang 42,3 kilometer. zz Tujuan pembangunan jalur sepeda di sisi jalan tol untuk menunjang UMKM dan pariwisata. “Kalau berapa sisi saya belum bisa pastikan, soalnya itu juga memperhatikan anggaran. Tujuannya sebenarnya untuk mendukung pariwisata dan perekonomian Klaten,” ulasnya. Amin mengungkap, rencana awalnya jalur sepeda itu dibangun pada seksi 1 jalan tol Solo Yogyakarta yang melintas dari KartasuraPurwomartani sepanjang 42,3 kilometer. “Kalau bisa sampai Kulonprogo juga bagus, tapi ini kalau awalnya yang dukung Jawa Tengah ya kita bangun di wilayah Jateng dulu,” ungkapnya. Terkait pintu masuk jalur sepeda itu, bisa masuk mulai dari Kartasura dan rest area yang ada di Kabupaten Klaten. “Semua bisa mampir di rest area, jadi kalau mau sepeda bisa dari Kartasura atau masuk rest area dulu terus baru pakai sepeda. Jalur masuk pertama sepedanya bisa masuk dari Kartasura,” tandasnya. (mur)

Tambah Tiga Kasus Aktif Baru zz Wabup Minta Masyarakat Tetap Patuh Prokes Covid-19 KLATEN, TRIBUN - Kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah mengalami kenaikan. Data pada Senin (11/7), terdapat penambahan tiga kasus baru. Kini, terdapat 10 warga Klaten terpapar Covid-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri di rumah masingmasing. Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya meminta warga Klaten untuk tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19. “Klaten saat ini ada di PPKM Level 1, jadi Covid-19 di Klaten belum hilang, untuk itu masyarakat harus patuhi prokes,” ujarnya pada Senin (7/11). Menurut Yoga, warga diminta selalu menggunakan masker saat berada di dalam dan luar ruangan dan rajin mencuci tangan. “Kalau di luar dan dalam ruangan saran saya pakai masker ya, meski PPKM kita level satu dan banyak pelonggaran tapi prokes tetap dijaga,” imbuhnya. Disamping itu, lanjutnya, pelaksanaan vaksinasi booster Covid-19 hingga kini masih terus dikebut di faskes yang ada di daerah itu. “Booster masih jalan, beberapa unit faskes kita tetap siap menyalurkan. Capaian kita sudah cukup baik tapi perlu digenjot terus,” akunya. tribunjogja.com

Satu dari beberapa kiat Pemkab Klaten dalam menggenjot vaksin booster, yakni menggelar vaksinasi pada kegiatan car free day (CFD). “CFD sudah dimulai dan sudah dievaluasi ya, nanti gerai vaksin booster kita buka di sana untuk menggenjot capaian vaksin kita,” tandasnya. Sementara itu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta agar masker tetap dipakai ketika sedang berada di luar ruangan sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo. Menurutnya, memakai masker tidak berat dan tidak perlu diprotes. Hal itu disampaikan Ganjar usai bertemu perwakilan Kemenag RI, dalam rangka penyampaian kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Antar-Pondok Pesantren Nasional (Pospenas) ke 9, di rumah dinasnya, Senin (11/7). “Saya kira bagus ya (pesan presiden), kita hati-hati betul,” katanya. Ganjar mengatakan saat ini kegiatan masyarakat mulai menggeliat dan padat. Bahkan beberapa di antaranya melibatkan massa. “Karena banyak aktivitas di masyarakat juga mulai anget, ngregem, yuk bangun kesadaran diri kita untuk selalu pakai masker,” tegasnya. Ganjar juga menilai meng-

gunakan masker bukan sesuatu yang berat. Sehingga imbauan yang disampaikan Presiden Jokowi tak perlu diprotes. “Itu sederhana kok. Kita sudah ada pengalaman tiga tahun, sehingga mestinya sekarang dengan melihat itu kita bisa lebih waspada” ujarnya Ganjar mengatakan, virus corona varian BA.4 dan BA.5 yang dikatakan tidak seinfeksius varian lain, namun tetap harus diwaspadai. Kondisi yang melandai seperti saat ini, tidak boleh membuat masyarakat abai terhadap protokol kesehatan. “Kita tidak boleh abai dan harus hati-hati, pakailah masker. Sebenarnya sesederhana itu saja, dan untuk kesehatan kita sendiri ya mesti semuanya peduli,” ujarnya. Disinggung soal pembatasan, Ganjar mengatakan langkah tersebut perlu diambil. Pembatasan yang dimaksudnya adalah pengendalian terhadap kegiatan atau acara yang dibuat. “Kami melihat terus bagaimana kondisi yang terjadi di setiap daerah. Maka kalau masih terkendali seperti ini, ya tidak apa-apa. Tinggal jumlahnya aja dibatasi, terus pakai masker,” tandasnya. (mur/jatengprov.go.id)

@tribunjogja

TRIBUN JOGJA/NANDA SAGITA GINTING

ANTUSIAS - Siswa dan siswi SMPN 1 Mungkid Magelang antusias menjalani pembelajaran tatap muka (PTM) secara penuh yang dimulai pada Senin (11/7).

Akhirnya Bisa Belajar Bersama Lagi zz1.592 Sekolah Mulai Terapkan PTM Secara Penuh MAGELANG, TRIBUN - Sesuai rencana, SMPN 1 Mungkid menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) secara penuh mulai Senin (11/7). Pihak sekolah mengklaim, PTM penuh pada hari pertama kemarin berjalan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes). “Kami diizinkan menggelar PTM penuh atau 100 persen oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang. Alhamdullilah, hari ini berjalan lancar dengan tingkat kehadiran siswa 100 persen atau 742 orang,” kata Kepala SMPN 1 Mungkid, Muh Rohyat. Ia menambahkan, pihak sekolah mengedepankan prokes mulai dari penggunaan masker, cuci tangan, dan cek suhu tubuh selama PTM penuh berlangsung. “Setiap hari ada petugas beserta guru yang akan mengawasi prokes di lingkungan sekolah,” ujarnya. Muh Rohyat mengatakan, PTM penuh dilakukan selama delapan jam. “Salam satu kelas sudah diisi ratarata 32 siswa dari 24 kelas yang ada. Jam pembelajaran dimulai pukul 07.00WIB-13.50 WIB. Sebelumnya masih memakai sistem sif yakni per sif 4 jam,” tuturnya. Ia menambahkan, kegiatan seko-

lah yang lain juga akan dilakukan secara normal lagi, seperti kegiatan ekstrakulikuler. Begitupun, dengan kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) bagi murid baru akan digelar secara penuh selama tiga hari. “Kami akan aktif kan lagi kegiatan ekstrakulikuler yang selama ini sempat terhenti. Lalu, MPLS akan digelar selama tiga hari agar para murid baru bisa lebih kenal sekolah yang akan dijadikan tempat menimba ilmu,” ucapnya Ia menuturkan, pelaksanaan PTM penuh atau 100 persen mendapatkan dukungan besar dari para orang tua. “Selama PTM terbatas, orang tua banyak kesulitan. Sebetulnya semua sudah menanti PTM 100 persen ini,” kata Muh Rohyat. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Magelang, Aziz Amin Mujahidin menuturkan, total ada 1.592 sekolah yang menggelar PTM penuh pada ajaran tahun ini. “Alhamdullilah lancar dari jenjang PAUD, SD, dan SMP. Harapannya, bisa terus berjalan dengan lancar,” urainya. Sementara itu Alifah (13), siswi baru kelas VII di SMPN 1 Mungkid mengaku bersemangat mengikuti rangkaian kegiatan masa pengenal-

an lingkungan sekolah (MPLS). Bagi Alifah, pergi ke sekolah bertemu dengan guru, teman, hingga ikut upacara bendera terasa begitu istimewa. Pasalnya, sudah dua tahun lamanya dirinya tidak merasakan sekolah normal akibat diterpa pandemi. “Senang sekali bisa sekolah normal lagi, rindu sekolah. Tadi juga mengikuti upacara bendera. Rasanya sudah lama sekali tidak menyanyikan lagu Indonesia Raya,” ujarnya. Ia menambahkan, selama sekolah daring banyak kendala yang ditemui, mulai dari sulitnya menerima materi dari guru hingga masalah teknis seperti jaringan yang tidak mendukung perangkat untuk sekolah daring. “Kalau belajar dari rumah itu, kurang enak. Kan, tidak tahu penjelasan langsung dari guru. Juga kurang paham kalau mau tanya orang tua suka lagi sibuk, pokoknya kurang saja. Ini kalau PTM seperti ini sangat senang,” ucapnya. Ia pun mengaku, tidak khawatir untuk mengikuti PTM penuh karena sudah patuh prokes. “Enggak takut, kan tetap patuhi prokes. Sebelum masuk dicek suhu tubuhnya lalu diminta cuci tangan. Sama, harus memakai masker baik di luar maupun di dalam ruangan,” tuturnya. (ndg)

Perangkat Desa Tuntut Peningkatan ADD SEJUMLAH perangkat desa yang tergabung dalam Paguyuban Perangkat Desa Indonesia (PPDI) dan kepala desa se-Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menggelar aksi unjuk rasa bertempat di Kantor DPRD Banyumas, Senin (11/7). Massa yang berjumlah lebih dari 1.000 orang itu menuntut peningkatan alokasi dana desa (ADD). Ketua Paguyuban Kepala Desa Banyumas Satria Praja, Saifuddin mengatakan, @tribunjogjafanspage

ADD dalam beberapa tahun terkahir menurun. “Kami minta kenaikan ADD sehingga kami dapat mengalokasikan untuk penghasilan tetap di grade teratas,” kata Saifuddin. Selain itu, dia juga meminta peningkatan honor Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan peningkatan biaya operasional RT dan RW. Menurut Saifuddin, ADD idealnya meningkat dari Rp136 miliar menjadi Rp177 miliar. Massa juga meminta ada-

nya peraturan daerah tentang tanah bengkok sebagai hak yang melekat pada jabatan kepala desa dan perangkat desa. Juga, memecah dan memekarkan Dinsospermades menjadi dua dinas yang terpisah yaitu Dinas Sosial dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa. Ketua DPRD Banyumas, Budhi Setiawan akan mengkaji tuntutan tersebut. “Jika tidak melanggar aturan kenapa tidak kita lakukan? Te-

tribunjogja

tap menyesuaikan kemampuan keuangan daerah. Kemarin ADD turun karena terkena refocusing,” kata Budhi. Bupati Banyumas, Achmad Husein memastikan akan menaikkan ADD dengan menyesuaikan keuangan daerah. “Untuk ADD pada prinsipnya akan dipastikan naik pada tahun 2023. Namun akan melihat jumlah DAU (Dana Alokasi Umum) dari pusat yang turun,” jelas Husein. (kpc) tribunjogjatv


7

SELASA WAGE 12 JULI 2022

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK IS ANDA N S I B

YOGYAKARTA BAJA RINGAN ”Baja Ringan SNI, Taso, Bluescope, (Rumah, Kanopi, Gudang) Tlp/WA: 087839426841” 55685-3

REPARASI Servis Panggilan Bergaransi Khusus Kulkas dan MCuci HP: 0813­ 28711780 Mandiri Jaya Teknik

PIJAT & LULUR Pijat Tradisional Refleksi Full Body P.Tejo untuk Pria dan Wanita dipanggil 087888444203

56117-3

56125-3

SKRIPSI Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur. Era (Jl.Janti Gdngkuning blkg ITY) Hub: 0818277603 55815-3

OLAH RAGA Pngn lngsing & Trn 10kg dlm 1bln (Djamin)? Yuk privat snam Kegel, khsus Wnt 087736996969 56112-3

SPIRITUAL ABAH WIJAYA. insya Allah bisa membantu tuntaskan masalah lilitan hutang. usaha bangkrut, masalah percintaan asmara rumah tangga,penglaris dagang yg dahsyat .TLP 082137862357./WA 087783248557.daerah Prambanan. 56050-7

ARSITEK Arsitek/Kontraktor berLisensi pengalaman 20th.Gbr IMB 3D RAB,dll. 0274.2805043/081902491829 55749-3

BANGUNAN GriyaAditya.Jasa desain,bgn baru, renov.amanah&terpercaya.www. griyaditya.com.082226915669 56020-3

Abah Mur Atasi Problem Keluarga Ruwatan Penyakit Sengkolo, Buka Aura,Rejeki,Jodoh,Keturunan, JualTnh 41hr dll:087825454858 56119-4

PENGOBATAN Anda cape mau pijat urut kerik jg terapi. hub bu hera WA 0857-18922444 ramah&sopan.No sms 55786-3

Rmh Terapi “Sehat Saliro” Problem Kejantanan,Pjt,Bekam dg Mb Evy,Catrine,Lian 081228654898 55986-3

BIRO JASA CV.CiptaDunia,JasaCV,PT,NIB,IMB/ PBG,SLF,UKL-UPL,Amdal,Gbr,Renov, Bgn dll.Tlp/WA085643005109 56075-3

BIRO JODOH Pria 49th dd islam Swasta S2 Cari Wnt 40-55th islam S1 Serius Nikah Hub:085725028117 Adib 56106-3

REPARASI Servis Panggilan Bergaransi Khusus Kulkas dan MCuci HP:081328711780 Mandiri Jaya Teknik 55897-3

PIJAT & LULUR Pijat Kebugaran full body untuk pria dgn pemijat pria tempat bersih,Chat WA: 081336124175 55767-3

EXOTIC SPA, massage,lulur,spa. Ringroad Maguwo Depok Sleman.087838185577 (tdk bk cab) 56075-3

KREDIT Jaminan SK pensiunan/SK PNS aktif/KARIP usia tdk terbatas,bs takeover.T/sms/WA087738344441 55937-3

Dana cepat jmnn BPKB Motor Th 2005/Mobil Th2005 Up dibantu Lgsg Cair.Hub:087838609766 Ajie 56074-3

Butuh pinjaman jaminan buku nikah asli,akte kelahiran anak asli. Hub:081225344464 56086-3

MOBIL/MOTOR DICARI MOBIL

KEHILANGAN Hlg BPKB AB 1016 HJ a.n Muhammad Masyur Hanafi d.a Jedigan RT 6 Trirenggo Bantul 56118-3

Hlg STNK AB 6476 DH a.n Suparyati d.a Kadipaten Kidul KP III 2 RT 5/22 Kadipaten Kraton Yk 56120-3

MOTOR Dicari=NMax Vario Beat Scpoopy AB Pmlk Tgn 1,Sy Datangi Lht diBayar Cash WA:085100135904 55667-3

Dibeli Tinggi Spd Mtr Bekas Sgl Merek,Gonel Nogotirto WA:0819 04037008 Siap WA/Tlp 24 Jam

Hlg STNK AB3254BH an Sri Paniah, Notoyudan GT II/1213 RT81/23 Pringgokusuman GedongtengenYk 56121-3

Hlg STNK NoPol DR 6027 TV a.n Sahnan,S.Pd d.a Dasan Baru Ds Ubung Kec Jonggat Kab Loteng 56126-3

56027-3

UMUM Proyek Vila Bali bth sgr tukang kayu pglm bisa kuda2,panil&kusen,laden cktn,WA085218218998 55992-3

Kurir Pria SIM C Ada Motor Max 35th.Lamar Jl Parangtritis KM 3,5 Ruko Perwita Regency A/27 56062-3

Dibutuhkn Tng Serabutan Warung. Kerja jam 3sore-12mlm.Hub Munggur Minang Jl Munggur 26 Pengok Yk.Syarat Jujur&Niat Kerja 56107-4

But kary, min SMA,max30th, sht jasmni&rhni,snggp krj shift, lam:primatextil jl gejayan 4 yk

55936-3

Beli sgl-mtr,sgl-thn & Motor Rusak.H: P. Nono Celeban Jl: Soga 42 Yk.WA/ Tlp: 081.227.55146

Sgr Security u/Hotel,Sekolahan, Instansi Gudang.Sopir&brg Gudang u/ DIY Hub WA 082243411974

56111-3

56128-3

Pjt p/w bu Ast y khusus di panggil dlm kota H: 0895 326 505 530 56122-3

55715-3

Rmh LT 212m Full Bgnn 5KT 3KM L2200W Garasi Air Sumur Jl Titi Bumi Hg1,6 M WA:082323586085 56065-3

Djl Rmh Dlm Kota,Barat JEC 5KT,RTm,RKlrg,KM,WC Hrg 950Jt Nego Hub 08882785010,081326339410 56109-3

Rmh Murah LT125m LB60 SHM IMB 2Kt dkt keKampus Jl.Godean Km6,5 keUtr100mWA:085100544243 56110-3

56115-5

Jual Rumah Mewah LT721m LD25m LB213m Hlmn Luas 950Jt Neg Mangiran Srdkn Btl 087765552899 56130-3

AGEN Dicari Agen Kopi Rempah/Kopi Lanang Nusantara Modal Hy 200rb dpt 3 Box Hub Sgr087839892848 55935-3

LAIN-LAIN Bisnis Mudah Modal 270rb Berpeluang Dpt Motor sd Brio,Bgmn Caranya yg Berminat Daftarkan Nama Anda di No 081904251707 Peserta Terbatas 15 orang Tgl dan Tmpt Menyusul stlh Jumlah Terpenuhi Pendaftar Silahkan WA

AGEN PROPERTI Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503 55680-3

KOST Kost/kontrak dlm kota,strategis uk kmr 3x4,kmandi luar,dpr,beranda. Hub:08122942869 56068-3

56104-7

Dcr Pmdal/Investor 10Jt-50Jt untuk Mndpatkan Hsil Harian.Kmbali Mdl 8bln hasil tiap hari.Bisnis Bgs&sdh Jln 089509444616 56108-4

56114-3

Monggo yg mau pijat capek/salah urat&mbenerin peh,Khusus Pria & diT4 saja Hub:081229602043

Rmh djl 2lnt LT228,5KT,1kmr pmbt, 3kmd,grs3Mbl,PAM,smur,Prm GPA Jakal blokDS4 081904178261

Rmh Tepi JlAspal LT213/LB150 LD14 KTdr3,KM2 Lok Nogotirto Kwsn Premium dkt U Aisyah C/u Ruko,Kos H:2.2Milyar An Pembeli H:0815 7874 0122 BU Skl MaafTP

PENGUMUMAN

56101-3

LOW.RUMAH MAKAN Wnt (Tkg Msk) Mak45th,Tdr&Mkn Dlm,Srs,Niat Kerja Gaji Utuh,Resto Gudeg JlSolo 089613582867

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

RUMAH DISEWAKAN Tnh Pek L450m &Rmh Joglo 2Kmr L150m Jagalan Banguntapan Kota gede 081328863069/089653060620 56081-3

TANAH DIJUAL Pek LS:300m2 LD:10m H:800rb/m2 Neg di Brosot KlnProgo Jlur Bndra H082167520010/08812793963 56079-3

Jl Tnh L522m ld16m dkt Bandara YIA Temon 3mnt keBandara tnh datar rata pmandangan sawah kawasan kos.260jt.Wa085945607999 56098-4

Harga Trn Ngemplak 370m&2526m LD30m 7,9Jt/m Nego yg Srius TP 081328834234 & 082136004663 56103-3

Tnh Pek 1500m2 SHM Jl Parangtritis KM 17, Jl Apspal, Mbl Msk,Hrg 1,4/m Nego H 081328256826 56105-3

LT379m LD12m Truk Masuk Air Mudah dkt FasUm Lok Tmr Polsek Srandakan 170Jt Ng 081212819401 56123-3

LT272m LD14m MangkuAspal Kab dkt FasUm Pdt Penduduk Lok Srandakan Btl 295JtNg 081212819401 56124-3

Jual Sawah LT997m LD13m JlnAspal 6m Brt Polsek Lendah Hrg560rb/m Nego Hub:0877 6555 2899 56131-3

Kavling Sundi, sltn per4n Sedayu tdk naik/turun,2muka,pgr jl aspal 80m.1,7/m2 088216009478 56132-3

Gg Sirkoyo TamanSiswa Fas 2KT 2Kmd AirSumur 1300Wt 12Jt dan Loks Lain Hub 0877.3871.8183 56127-3

Dikont Rmh baru 5Ktdr,3Kmdi,Garasi luas dpan belkg,Jakal km 6.5 Gg Siberut,H:081904178261 56133-3

SEWA R.USAHA Ruko LD11m LB100m LT280m Utara BangJo Ringroad Banguntapan Hub WA089653060620 T0274 378294 56080-3

TANAH DIJUAL Tnh Kapling LT140m2 diTampungan Sendangtirto Berbah Slmn,Tmr Blok O. P.Rahmad 087738356503

Dikontrakkan: Ruko 2Lt 5x8m2 Jln. Adisucipto No77 Seberang Hotel Saphir Hub: 0816 685 371 56129-3

56017-3

Jl Rmh LS 50mt SHM KT1 Tinggal Pke Tepi Aspl Pndwo Hrjo Sewon Hg240Jt Pmlk HP 085328485050 56029-3

BU SHMS,Ls 443m ,hrg 1,5jt/ m,dkt UII Jakal,strategis,an sdri. Hub:08122942869 2

56067-3

Dijual Pekrgn 210m LD8m, 1,3Jt/m Sembung Balecatur Gamping 081901682666

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

Pria&Wnt Kerja Serabutan di Home Industri(Makanan,dll) Lok dkt Jl Gejayan WA:0882006326419

KEHILANGAN Hlg STNK AB 5921 LX an Ev Saferius Gaurifa,S.TH,Komp Yadara Blok 6/6 Babarsari Tambakbayan RT25/6 Caturtunggal Depok Slm

Rmh Baru2LT SHM/IMB LB/LT 90/87m,2KM,3KT,dll.457jt.Jl Imogiri Tmr KM7,5 ketmr.087738909777

Dijual Pkrg L170m LD10m H 1,5JT Nego Lokasi Barat SMK N 1 Seyegan 081901682666

Griya Ndari Cepokosari,Jl Yogya Wonosari km6,5 Yk,Fas 3KT,AC 2,KM2,Asri pedesaan0818197470

56134-3

56116-4

55244-3

56078-3

56045-3

56077-3

55064-3


SPORT HOT NEWS Berikutnya: Singapore Open! 8

SELASA WAGE 12 JULI 2022

PBSI.ID

BERPOSE-

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (kanan) berpose dengan medali bersama seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan usai final Malaysia Masters 2022, Minggu (10/7).

Harus Lebih Konsisten PBSI.ID

TOS - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tos setelah mengalahkan seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada final Malaysia Masters 2022, Minggu (10/7).

GANDA putra Indonesia, Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto berambisi meraih gelar Singapore Open 2022 yang mulai digelar Selasa (12/7/2022) hingga Minggu (10/7/2022) di Singapore Indoor Stadium. Fajar/Rian punya modal sangat bagus setelah menjuarai Malaysia Masters 2022 pekan lalu. Mereka menjadi juara usai memenangi duel Merah Putih melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan skor 21-12, 21-19. Hasil ini membawa Fajar/Rian menjadi pasangan paling konsisten dengan sering meraih partai puncak setelah terpuruk dari dua turnamen awal tahun ini pada ajang German Open dan All England. Pada German Open, pasangan berjuluk FajRi itu tumbang di babak kedua dari pasangan China, He Ji Ting/ Zhou Hao Dong 15-21, 21-17, 14-21. Sedangkan di ajang bergengsi All England, mereka harus mengakui ketangguhan juniornya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan kalah pada babak kesatu 16-21, 20-22. Setelah itu Fajar/Rian mulai bangkit pada ajang Swiss Open yang digelar akhir Maret lalu. Mereka berdua melesat hingga partai final dan merebut gelar juara usai mengalahkan pasang-

an Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzudin 21-18, 21-19. Selanjutnya Fajar/Rian melangkahkan kaki merebut posisi runner up pada ajang Korea Open, meraih tempat semi final di Kejuaraan Asia, dan runner up di Thailand Open. Gelar juara kembali bisa direbut oleh mereka saat ajang Indonesia Masters, namun Fajar/Rian gagal mengalungkan gelar di Indonesia Open usai tersingkir di perempat final. Dua turnamen terbaru pada bulan in, pasangan yang memiliki selisih satu tahun itu kembali menduduki runner up pada ajang Malaysia Masters. Mereka menduduki podium tertinggi lagi di Malaysia Open dan menjadikan mereka sudah merebut tiga gelar juara tahun ini. Kedua pemain lalu masih belum puas dengan prestasi yang diperoleh. Fajar mengaku ingin merebut gelar bersama Rian pada ajang Kejuaraan Dunia pada Agustus nanti. "Kami tidak ingin berhenti sampai di sini," kata Fajar dikutip BolaSport.com dari Thestar.com.my. "Kami ingin melanjutkan dan berikutnya ingin memenangkan Kejuaraan Dunia. Kami belum pernah bisa mendapatkannya. Karena hasil terbaik kami adalah merebut medali perung-

gu pada 2019 di Basel," tutur Fajar menambahkan. Kejuaraan Dunia 2022 sebagai informasi akan berlangsung di Tokyo, Jepang, mulai dari 21-28 Agustus. Sebelum Kejuaraan Dunia, Fajar/ Rian akan kembali tampil di Singapore Open 2022 dan melanjutkan performa apik mereka. "Tetap banyak evaluasinya walau sudah dapat tiga gelar dan tiga runner up," kata Rian, dilansir dari laman resmi PBSI. "Kami tetap tidak mau puas karena masih banyak turnamen di depan yang ingin kami raih, salah satunya Kejuaraan Dunia," tuturnya. "Untuk jangka pendek kami akan ke Singapore Open, semoga tetap bisa

mempertahankan konsistensi dan performa permainan," ucap Rian menambahkan. "Kalau bisa, meraih gelar juga. Kami perlu poin untuk ke depan. Kalau ranking sudah tidak dibekukan nanti, kami mau naik peringkatnya," ujar dia. Fajar/Rian akan melawan wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, pada babak pertama Singapore Open 2022. Kedua pasangan sudah bertemu dua kali yang semuanya terjadi tahun ini di babak 16 besar Kejuaraan Asia dan perempat final Indonesia Open 2022. Fajar/Rian menang di Kejuaraan Asia, sebelum takluk dengan skor 18-21 dan 18-21 di Indonesia Open 2022. (Tribunnews/Bolasport.com)

Pencapaian 2022 Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Turnamen

Level

Peringkat

Swiss Open Korea Open Thailand Open Indonesia Masters Malaysia Open Malaysia Masters

Super 300 Super 500 Super 500 Super 500 Super 750 Super 500

Juara Runner-up Runner-up Juara Runner-up Juara

MOHAMMAD Ahsan/ Hendra Setiawan menyampaikan pesan dan doa tulus untuk Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menjuarai Malaysia Masters 2022. Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian terlibat duel Merah Putih pada laga final Malaysia Masters 2022 yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (10/7/2022). Dalam pertandingan yang berlangsung selama 32 menit itu, Fajar/Rian menang dua gim langsung dengan skor 21-12 dan 21-19. Ini merupakan gelar ketiga bagi Fajar/Rian dalam enam final pada tahun 2022. Melihat performa juniornya, Ahsan/Hendra pun memberikan pesan dan doa tulus agar Fajar/Rian bisa konsisten serta meraih prestasi lebih tinggi. "Performa Fajar/Rian sudah bagus, tetapi harus stabil dan semoga ke depannya kami berharap mereka bisa juara yang lebih besar lagi," ucap Hendra Setiawan, dilansir dari PBSI. Sementara itu, Mohammad Ahsan tetap bersyukur meski menjadi runner up Malaysia Masters 2022. "Alhamdulillah tetap bersyukur sudah bisa melewati partai final walau dengan kekalahan. Selamat juga untuk Fajar/

Rian," kata Ahsan. Ia juga mengungkapkan faktor kekalahan dari Fajar/ Rian. Menurut Ahsan, ia dan Hendra kalah angin pada gim pertama sehingga serangan mereka tidak berjalan sempurna. Adapun di gim kedua, Ahsan/Hendra sudah berhasil menekan Fajar/Rian hingga sempat unggul 16-14. Namun, setelah itu papan skor terus menunjukkan angka sama hingga 19-19, sebelum akhirnya Fajar/Rian menang 21-19. Diakui Ahsan, dia dan Hendra banyak melakukan kesalahan sendiri pada akhir-akhir gim kedua. "Di gim pertama kami kalah angin lumayan kencang jadi tertekan terus. Sulit untuk keluar dari tekanan tersebut," kata Ahsan. "Di gim kedua kami mulai bisa menekan, tetapi di poin-poin akhir banyak melakukan kesalahan sendiri," ujar Ahsan melanjutkan. Selanjutnya, Ahsan/ Hendra akan bertanding di Singapore Open 2022 yang akan dimulai besok, Selasa (12/7/2022) di Singapore Indoor Stadium. “Setelah ini, langsung fokus untuk di Singapore Open. Semoga hasilnya bisa lebih bagus,” ucap Hendra Setiawan. (Tribunnews/Kompas.com)

Berharap Aturan COVID-19 Diubah

AFP PHOTO

AKSI LECLERC- Pebalap Ferrari, Charles Leclerc memenangi balapan di Red Bull Ring pada F1 GP Austria 2022, Minggu (10/7/2022).

Pangkas Jarak dengan Verstappen KLASEMEN Formula One (F1) 2022 kian sengit di papan atas. Pebalap Ferrari, Charles Leclerc, mampu memangkas poin dari Max Verstappen setelah memenangi balapan di Red Bull Ring pada F1 GP Austria 2022, Minggu (10/7/2022). Pebalap asal Monako itu melahap 71 lap dengan gap 1,532 detik dari pebalap kedua yang ditempati Verstappen. Adapun podium terakhir diisi oleh pebalap Mercedes yakni Lewis Hamilton. Berkat hasil F1 GP Austria 2022 ini, yang merupakan kemenangan ketiga musim ini, Leclerc berhasil mendapat poin tertinggi, 25. Dia terpaut 38 angka dari pemuncak klasemen Verstappen (208 poin). Jarak ketertinggalan Leclerc dari Verstappen kian menipis. Sebelum F1 GP Austria 2022, Leclerc tertinggal 43 poin dari Verstappen. Posisi ketiga dalam klasemen F1 2022 ditempati oleh pebalap Red Bull Racing Sergio Perez dengan 151 poin. Selanjutnya, posisi lima besar klasemen F1 2022 dilengkapi oleh Carlos Sainz (Ferrari) yang berada di anak tangga keempat dengan raihan 133 poin. Kemudian, George Russel (Mercedes) saat ini menempati peringkat kelima klasemen F1 2022 dengan jarak lima poin dari Sainz. (Tribunnews/Kompas.com) tribunjogja.com

SUKSES menjuarai Wimbledon Open, Novak Djokovic kini mengincar gelar Gran Slam selanjutnya di US Open. Namun, dia kemungkinan tak bakal diizinkan masuk Amerika Serikat lantaran statusnya yang tak divaksin. Petenis Serbia ini menundukkan seterunya asal Australia, Nick Kyrgios, di partai final pada Minggu (10/7/2022) lewat skor 4-6 6-3 6-4 7-6(3). Berkat keberhasilan menundukkan Nick Kyrgios di partai puncak, Djokovic membawa pulang gelar ketujuh tunggal putra Wimbledon sepanjang kariernya. Itulah mahkota Grand Slam ke-21 miliknya secara keseluruhan. Djokovic hanya tertinggal satu satu trofi di belakang Rafael Nadal sebagai pengoleksi Grand Slam terbanyak saat ini.

Kini, Djokovic menargetkan trofi gelar US Open keempat kalinya. Tahun lalu, dia kalah di sana dari dari Daniil Medvedev. Namun statusnya tak tak divaksinasi menyulit petenis berjuluk "Joker" ini untuk bermain di turnamen yang akan dimulai bulan depan. "Saya tidak divaksinasi dan saya tidak berencana untuk divaksinasi, jadi satu-satunya kabar baik yang bisa saya dapatkan adalah mereka menghapus kartu vaksin hijau yang diwajibkan atau apa pun namanya untuk memasuki Amerika Serikat atau pengecualian," kata Djokovic dikutip dari AFP. Awal tahun ini, petenis berusia 35 tahun ini diusir dari Australia gara-gara dirinya tak divaksin. Walhasil, Djokovic pun gagal mempertahan-

ADRIAN DENNIS /AFP

CIUM TROFI - Petenis Serbia, Novak Djokovic mencium trofi

Wimbledon setelah mengalahkan Nick Kyrgios di partai final Wimbledon di London, Inggris pada Minggu (10/7/2022).

kan gelar Australian Open. Djokovic mengakui bahwa hal itu adalah awal yang sulit untuk tahun ini dan dia membutuhkan waktu berbu-

lan-bulan untuk pulih. "Ini sangat mempengaruhi saya dalam beberapa bulan pertama tahun ini," kata Djokovic. (Tribunnews/Kompas.com)

Klasemen F1 2022 1. Max Verstappen (Red Bull) - 208 poin 2. Charles Leclerc (Ferrari) - 170 3. Sergio Perez (Red Bull) - 151 4. Carlos Sainz (Ferrari) - 133 5. George Russel (Mercedes) - 128 6. Lewis Hamilton (Mercedes) - 109 7. Lando Norris (MCLaren) - 64 8. Esteban Ocon (Renault) - 52 9. Valtteri Bottas (Alfa Romeo) - 46 10. Fernando Alonso (Renault) - 29 11. Kevin Magnussen (Haas Ferrari) - 22 12. Daniel Ricciardo (MCLaren) - 17 13. Pierre Gasly (Alphatauri) - 16 14. Sebastian Vettel (Aston Martin) - 15 15. Mick Shumacher (Haas Ferrari) - 12 16. Yuki Tsunoda (Alphatauri) - 11 17. Zhou Guanyu (Alfa Romeo) - 5 18. Alexander Albon (Williams Mercedes) - 3 19 Lance Stroll (Aston Martin) - 3 20. Nicholas Latifi (Williams Mercedes) - 0 21. Nico Hulkenberg (Aston Martin) - 0

@tribunjogja

Tak Hapal Jumlah Tabungan di Bank SETELAH proses yang cukup rumit, pebalap tim pabrikan Aprilia, Aleix Espargaro akhirnya resmi memperpanjang kontrak bersama Aprilia hingga 2024. Kontrak baru ini berbeda dengan sebelumnya karena nilai gajinya lebih besar. Gaji lebih besar membuat pundi-pundi tabungan pebalap asal Spanyol itu juga ikut membengkak. Diketahui Aleix meminta kenaikan gaji kepada Aprilia. Dia tak minta kenaikan yang fantastis mengingat Aprilia punya batas. Hanya minta gaji yang @tribunjogjafanspage

Aleix Espargaro

AFP PHOTO

layak sesuai peningkatan performanya musim ini. tribunjogja

Namun begitu Aleix mengaku tidak pernah tahu berapa uang yang dimilikinya di bank. Aleix mengatakan hanya sang istri yang tahu berapa jumlah uang yang dimilikinya. “Istri saya mengurus semuanya dan karena itu saya tidak tahu berapa banyak uang yang saya miliki di bank," kata Aleix mengutip Tuttomotoriweb.it, Senin (11/7/2022). Aleix mengatakan, dia menghabiskan gajinya untuk mengurus keluarganya. Karena itu dia tidak menghitung berapa jumlah

uang di tabungannya. "Di Aprilia para pebalap resmi menerima 2-3 juta (dalam dollar AS), tetapi angka ini tidak boleh dikalikan seberapa lama saya berada di tim karena saya ingin hidup dengan baik dan oleh karena itu saya tidak memiliki semuanya di bank,” katanya. Aleix saat ini berada di posisi kedua klasemen dan bertarung memperrebutkan juara dunia 2022. Perolehan poinnya hanya tertinggal 21 poin dari pemuncak Fabio Quartararo. (Tribunnews/ Kompas.com) tribunjogjatv


SOCCER HOT NEWS W WS 9

SELASA WAGE 12 JULI 2022 AFP PHOTO

Mau ke Mana

PAULO Dybala masih berstatus sebagai pemain free transfer sampai saat ini. Sebuah situasi yang tadinya tak diperkirakan sama-sekali setelah dia dilepas Juventus usai kontraknya habis per 1 Juli lalu. Penyerang asal Argetina berusia 28 tahun ini tadinya sangat santer dikaitkan dengan Inter Milan bulan lalu. Dia sudah siap menerima tawaran dari Nerazzurri. Namun kemudian, kembalinya Romelu Lukaku secara mengejutkan dari Chelsea dengan status pinjaman, memorak-porandakan semuanya.

DYABALA?

DirectPoints

• Dybala sudah hampir dua pekan tanpa klub • Kedatangan Lukaku merusak harapannya gabung Inter • Kini turunkan gaji jadi 6 juta euro/tahun Nerazzurri pun sudah kelebihan stok. Ini membuat nasib Dybala menjadi mentah kembali, dan menjadi tanda-tanya. Keper-

FIKAYO TOMORI- Kiprah cemerlang Fikayo Tomori di AC Milan musim lalu, membuat Manchester United tertarik merekrutnya. Jebolan akademi Chelsea ini sulit masuk tim inti Chelsea. Namun, bersama Milan dia menjelma salah satu bek terbaik di Italia dalam satu setengah tahun terakhir, dan Rossoneri pasti tak mau melepasknya. Karena itu, hasrat United untuk merekrut Tomori sepertinya bakal sulit terwujud.

BERNARDO SILVA- Bernardo Silva dinilai sangat cocok bermain di Barcelona. Dan kubu Catalan pun mengincar gelandang Manchester City ini. "Ada banyak jenis permainan. Dia bisa bermain ke dalam, atau melebar. Dia bisa bermain sebagai false nine. Dia bisa menambahkan banyak hal ke klub," kata mantan pelatih Silva di tim muda Benfica, HelAFP PHOTO der Cristovao. Namun, harga Silva yang mencapai Rp 1,3 triliun membuat Barca kesulitan merekrutnya.

AFP PHOTO

NECO WILLIAMS- Neco Williams bakal menjadi perekrutan kelima Nottingham Forest pada musim panas ini. Winger asal Wales berusia 21 tahun ini dibeli dari Liverpool senilai 17 juta pound. Williams akan bergabung bersama Taiwo Awoniyi, Moussa Niakhate, dan Giulian Biancone untuk tiba di tim Steve Cooper, sementara Dean Henderson juga telah menandatangani kontrak pinjaman dari Manchester United.

tribunjogja.com

mereka untuk tetap merekrut Dybala, dan mereka makin meningkatkan intensitasnya untuk mewujudkan ide tersebut. Namun, saat ini situasinya disebut sedang ambigu. Footbal Italia menulis, Inter telah memberitahu Dybala bahwa jika dia mau menunggu, maka klub akan mengontraknya segera setelah mereka melepaskan salah satu penyerang. Namun, mereka juga tak akan menghalangi La Joya menjalin kesepakatan dengan tim lain. Dybala sendiri sekarang telah kembali ke Italia, tepatnya lagi

ke Turin, kota tempat bermarkasnya Juventus. Di sana, dia sedang berlatih fisik, dan teknis untuk bersiap menyambut musim yang baru. Sang bomber juga sedang mencari-cari tawaran yang paling pas untuknya. Tak heran, banyak isu-isu yang berseliweran. AC Milan, Napoli, dan Manchester United pernah diisukan bakal mengangkut La Joya. Namun, sampai saat ini yang paling serius tetap adalah Inter Milan. Sementara menurut Angelo Mangiante dari Sky Sport Italia, Dybala seperti sudah mafhum

gaji dirinya terlalu tinggi, hingga banyak klub yang jeri untuk mengontraknya. La Joya mengajukan gaji 10 juta euro pertahun untuk perpanjangan kontraknya dengan Juventus, yang kemudian ditolak oleh tim Nyonya Tua. Nah, kepada Inter Milan, Dyabala kabarnya menurunkan permintaan gajinya menjadi 8 juta euro, yang juga masih tetap dinilai terlalu mahal. Kini, tulis Angelo, Dybala sudah memasang gaji 6 juta euro untuk menarik lebih banyak lagi peminat. (Tribunnews/den)

Barcelona Segera Menyambut Raphinha

SOCCERSHORTS

AFP PHOTO

gian Alexis Sanchez pun tetap tak membuat ruang yang cukup untuknya. Pasalnya, tak ada indikasi Edin Dzeko, maupun Joaquin Correa bakal meninggalkan Stadio n Giuaseppe Meazza di musim panas ini. Namun demikian, koran olahraga di Italia, Gazzetta dello Sport menulis, Nerazzurri masih jadi tim yang paling serius untuk mendaptkan penyerang berjuluk "La Joya" ini, bahkan meski kesepakatannya tak terwujud musim ini. Presiden Inter, Steven Zhang kabarnya berada di balik tekad

@tribunjogja

BARCELONA tampaknya telah memenangkan perlombaan untuk menandatangani target Chelsea, Raphinha. Tim raksasa Spanyol ini akan mendaratkan playmaker Leeds United dalam kesepakatan senilai total 63 juta poundsterling (Rp 1,12 triliun). Barcelona selalu menjadi tujuan pilihan pemain Brasil itu. Tapi, sampai saat ini Chelsea adalah satu-satunya tim yang memenuhi penilaian Leeds sebesar 55 juta pounds (Rp 986 M), dengan tambahan bonus 8 juta pound (Rp 8 M). Berita itu akan menjadi pukulan bagi manajer Chelsea Thomas Tuchel. Pasalnya, dia sudah berangan-angan memasangkan Raphinha di sektor sayap dengan Raheem Sterling yang hampir pasti datang dari Manchester City. Kini, Tuchel dituntut untuk mencari lagi penyerang baru. Dikutip dari Daily Mail, Sterling sudah berada di London untuk pemeriksaan medis dan akan bergabung dengan Chelsea di Los Angeles, tempat mereka menjalani tur pra-musim. Bek City Nathan Ake juga akan mengikuti Sterling, dan kembali ke Stamford Bridge. Kesulitan keuangan - termasuk utang yang dilaporkan sebesar 508 juta pound (Rp 152 T) telah menghambat pengejaran Barcelona atas Raphinha. Namun penjualan hak siar televisi telah memperbaiki keadaan yang membuat mereka kini bisa lebih berdaya dalam mencari pemain baru. Barcelona juga belum menyerah untuk mendapatkan Robert Lewandowski. Tawaran resmi sebesar 50 juta euro juga siap diberikan kepada Bayern Munchen selaku pemilik penyerang

ADRIAN DENNIS / AFP

SELEBRASI - Dalam foto 22 Maret lalu, tampak gelandang serang Leeds United, Raphinha merayakan gol ke gawang Brenford di Stadion Brentford Community, London. Raphinha kabarnya merapat ke Barcelona.

berkebangsaan Polandia tersebut. Raphina yang bisa bermain di segala posisi di lini depan ini memang tampil menggebrak musim lalu. Penyerang berusia 23 tahun ini 35 kali tampil di Liga Primer dengan mengemas sebelas gol, dan tiga assists. Di situs Whoscored, ia empat kali mendapatkan anugerah man of the match, dan mendapatkan nilai

@tribunjogjafanspage

keseluruhan 6.97. Dia dikabarkan punya kekuatan dalam tendangan jarak jauh, dan juga dalam mengeksekusi bola-bola mati. Nilai lebihnya adalah, dia sangat rajin membantu lini pertahanan, dengan kemampuan tekel yang juga mumpuni. Raphinha sendiri sudah memutuskan tidak ikut tur pramusim Leeds United ke Australia. Dalam pramusim tribunjogja

itu, tim asuhan Jesse Marsch akan berhadapan dengan Brisbane Roar, Aston Villa dan Crystal Palace. Leeds telah terbang ke Gold Coast pada Minggu (10/7) untuk pertandingan melawan Aston Villa dan Brisbane Roar, sebelum menuju ke Perth untuk menghadapi Crystal Palace. Dalam pramusim ini, Leeds membawa 26 pemain. (Tribunnews/den) tribunjogjatv


JOGJA SP RT LAND 10

PSSI Layangkan Surat Protes ke AFF

JAKARTA, TRIBUN - PSSI secara resmi melayangkan surat protes kepada ASEAN Football Federation (AFF) terkait pertandingan Thailand lawan Vietnam yang diduga main mata. Surat disampaikan agar AFF melihat apakah laga Thailand kontra Vietnam memang berjalan adil. Seperti diketahui, PSSI merasa pertandingan pamungkas Grup A Piala AFF U-19 2022 yang mempertemukan Thailand kontra Vietnam diduga tak bergulir secara fairplay. Usai skor imbang 1-1 hingga menit 86, kedua tim terlihat hanya memainkan bola dipertahanannya masing-masing. Hingga akhirnya, laga keduanya berkesudahan 1-1. Sementara Timnas U-19 Indonesia meskipun menang telak 5-1 atas Myan-

SELASA WAGE 12 JULI 2022

mar tak lolos ke semifinal karena kalah head to head meskipun produktifitas gol paling tinggi. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menjelaskan bahwa pihaknya tak mempermasalah soal aturan head to head. Surat protes dilayangkan ke AFF agar mereka melihat apakah pertandingan antara Thailand kontra Vietnam itu memang berlangsung dengan adil. “Kita ingin ajukan ke AFF protes kita adalah berkaitan dengan fair play yang terjadi permainan antara Vietnam dan Thailand yang kita lihat 10 menit terakhir. Ada bola di tengah berputar-putar di menit 84 atau 86,” ujar Mochamad Iriawan, Senin (11/7).

“Itu hanya berputar passing-passing di garis 16. Kita ingin memastikan bertanya kepada AFF atau protes apakah itu fair play atau tidak,” lanjutnya. Pria yang akrab disapa Iwan Bule bahkan mengatakan apabila pertandingan tersebut nantinya dibilang sudah berlangsung sesuai dengan sebagaimana mestinya. PSSI memastikan bahwa timnas Indonesia juga bisa melakukan hal itu nantinya apabila memang unggul. “Itu akan menjadi acuan bagi kita itu nanti. Kalau itu fair play nanti kita lakukan begitu juga mungkin suatu saat. Karena di luar dugaan kita sebelum laga dimulai saya diskusi dengan Shin Tae-yong di ruangan meeting,” kata Iwab Bule.

Iwan Bule menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan rapat selama tiga jam dengan seluruh perangkat PSSI dengan memutar kembali rekaman Video Vietnam dan Thailand. Asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto yang mewakili Shin Taeyong mengungkapkan bahwa pelatih asal Korea Selatan itu menilai laga Thailand kontra Vietnam tak berlangsung secara fair play. PSSI pun siap mengirimkan surat protes ke AFF paling lambat dikirim Selasa (12/7). “Kami akan protes dan surat udah disiapkan ke AFF kami minta jawaban. Saya minta secepatnya, kalau memang turunkan tim investigasi, saya kan senang sekali,” katanya. (Bolasport.com)

Peran Baru

 Bek Lokal PSS Merasa Nyaman Main di Posisi Penyerang

Sejauh ini sudah empat kali saya bermain di posisi penyerang sayap. Bagi saya itu bukan masalah, karena pelatih tahu yang dibutuhkan tim dan paham dengan kemampuan pemainpemainnya.

R

IFKY Suryawan kini punya peran baru di PSS Sleman. Ia diberi kepercayaan pelatih Seto Nurdiyantoro untuk bermain di posisi penyerang sayap kiri. Peran tersebut mulai dilakukan Rifky semenjak Super Elang Jawa melakoni fase grup di Piala Presiden 2022. “Sejauh ini sudah empat kali saya bermain di posisi penyerang sayap. Bagi saya itu bukan masalah, karena pelatih tahu yang dibutuhkan tim dan paham dengan kemampuan pemain-pemainnya,” ujar Rifky, Senin (11/7). Seperti diketahui, Rifky adalah seorang bek kiri seperti ketika berseragam PSIM Yogyakarta dan Barito Putera. Hingga akhirnya, Seto menempatkannya di pos penyerang sayap kiri. “Waktu diminta main di depan, saya merasa posisi itu bisa saya lakukan. Jadi tantangan juga,” katanya. Setelah empat pertandingan bermain di posisi penyerang sayap, Rifky merasakan tugasnya tidak jauh berbeda. “Hampir sama ketika bermain di sayap atau bek. Sama-sama nyaman. Mungkin kalau bek lebih ke bertahan tipenya dibandingkan menyerang,” cetusnya. Rifky menuturkan, pemain profesional seperti dirinya dituntut bisa belajar, dan mengikuti arahan pelatih dengan baik, termasuk berganti posisi bermain. “Harus bisa memenuhi kemauan pelatih dan tim. Saya juga senang dengan peran baru, di posisi bek kiri atau penyerang kiri,” tukasnya. Di skuat PSS saat ini sudah ada sejumlah nama yang biasa menghuni

sayap kiri. Antara lain; Irkham Zahrul Mila, Todd Rivaldi Ferre, dan Komarudin. Dari ketiga pemain itu, kontribusi Rifky bisa dibilang cukup menonjol ketika bermain sebagai penyerang sayap. Saat bermain di laga perempat final Piala Presiden 2022 melawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat beberapa waktu lalu misalnya, Rifky nyaris mencetak gol andai tendangan keras nya dari luar kotak penalti tak membentur tiang gawang Persib. Pada laga itu Rifky dipercaya main penuh selama 90 menit dengan menorehkan 18 operan sukses. Tak hanya itu, pemain kelahiran 7 Juni 1995 ini juga kerap membantu pertahanan Super Elja dengan turun hingga kota penalti. Stamina dan kecepatan menjadi kunci winger baru PSS ini mampu membuat sektor pertahanan tim lawan kocar-kacir. Salah satu momennya saat ia sukses mencetak gol ke gawang PSIS Semarang di laga lanjutan Grup A Piala Presiden 2022. Rifky mengakui, dirinya perlu tampil lebih baik lagi di posisi barunya saat ini. “Yang pasti saya harus cepat adaptasi dengan skema dan instruksi dari pelatih. Sejauh ini saya merasa cocok main dengan skema yang diterapkan coach Seto di PSS,” sambungnya.

Sebelum pertandingan dimulai, Rifky juga selalu ingat dengan apa yang diinstruksikan Seto. “Tidak ada yang khusus. Instruksinya sama seperti instruksi kepada pemain lain. Paling beliau hanya mengingatkan untuk bermain simpel, berani giring bola dan shooting,” jelasnya. (tsf)

Berlatih Lebih Keras MUSIM lalu PSS Sleman tidak punya prestasi yang cukup baik. Dari target lima besar yang dicanangkan gagal terealisasi. Alihalih dapat bersaing dengan klubklub papan atas, Super Elja justru harus berjuang untuk lolos dari jerat degradasi ke Liga 2. Kini PSS tampil dengan suasana baru, pemain-pemain baru dan gairah baru. Rifky yang juga termasuk sebagai pemain anyar yang didatangkan musim ini akan turut berjuang demi memperbaiki prestasi PSS di kancah sepak bola Tanah Air. “Sejauh ini belum bisa diprediksi PSS Sleman bisa finis di peringkat berapa. Yang jelas, kami semua sebagai pemain berusaha maksimal setiap latihan agar ter-

bawa ke pertandingan dan menjadi lebih baik. Saya pribadi siap berlatih lebih keras,” ungkapnya. Dalam saga transfer PSS musim 2022 ini memang cukup mengejutkan. Pemain-pemain yang direkrut adalah pemain yang tidak punya nama besar di sepak bola Indonesia. Pemain asing yang didatangkan juga belum pernah merumput di Tanah Air. Namun begitu saat melihat penampilan Rifky Suryawan dkk di Piala Presiden 2022, Super Elja justru memiliki kolektivitas permain yang baik. Dengan nilai itu justru PSS Sleman sukses melaju ke babak semifinal. (tsf)

Halftime

PSIS Gagal Tembus Final Piala Presiden 2022 PSIS Semarang gagal melaju ke babak final Piala Presiden 2022 usai kalah dari Arema FC di leg pertama dan leg kedua dengan agregat gol 4-1. Pada semifinal leg kedua, Senin (11/7) sore, PSIS kalah 1-2 di Stadion Kanjuruhan Malang usai sebelumnya juga kalah 0-2 di Semarang. Pelatih PSIS, Sergio Alexandre menilai timnya sudah tampil bagus dan maksimal, namun Arema FC lebih beruntung dibanding PSIS. “Tim kami sudah bermain dengan cara yang bagus. Kami kalah di dua pertandingan tapi kami bermain bagus,” kata Sergio. Selain itu, Sergio Alexandre menilai kemenangan Arema FC ada peran besar kiper mereka yakni Adilson Maringa yang berkali-kali berhasil mengamankan gawangnya dari serangan PSIS. “Saat kami menciptakan situasi yang hampir gol Arema FC memiliki kiper yang bagus,” katanya. Akan tetapi, Sergio tetap memberikan selamat kepada Arema FC. “Selamat kepada Arema, di sepak bola memang harus ada yang menang dan kalah, dan di sepak bola harus tahu bagaimana sikap bagaimana ketika menang dan kalah. Yang jelas dengan hasil ini PSIS tidak akan berhenti bekerja, kami akan fokus pada Liga 1 2022,” jelasnya. (Suryamalang) tribunjogja.com

@tribunjogja

Menang Bukan Tujuan Utama

DOK. PSS SLEMAN

 Skuat PSIM Bersiap untuk Laga Uji Coba Lawan Persebaya YOGYA, TRIBUN - PSIM Yogyakarta bakal menjajal kekuatan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada Minggu (17/7) malam. Tim dijadwalkan bertolak ke Surabaya pada Jumat (15/7) seusai sesi latihan pagi. Bagi Laskar Mataram, uji coba kali ini akan berbeda dengan uji coba sebelumnya. Jika sebelumnya Aditya Putra Dewa dkk meladeni tim dari kasta Liga 2, maka kali ini mereka akan berhadapan dengan salah satu kontestan Liga 1. Tentu saja, melawan Persebaya akan menjadi laga berat bagi PSIM. Apalagi di tiga edisi uji coba sebelumnya, mereka belum pernah sekalipun menang. Mereka justru dibungkam Persiba Balikpapan 0-2, ditekuk Bekasi City FC 0-1, dan ditahan imbang Semen Padang 0-0. Pelatih PSIM, Imran Nahumarury menyebut bahwa melawan Perse-

baya punya tujuan sama dengan laga-laga uji coba Laskar Mataram sebelumnya. Imran tidak mengincar hasil, namun memastikan kesiapan tim untuk target yang lebih tinggi, yakni kompetisi liga. “Pastinya setiap pelatih punya cara masing-masing dalam membangun tim. Sejak awal saya bilang uji coba itu bukan menang atau kalah tapi bagaimana mempersiapkan tim ini matang dan menang di kompetisi,” kata Imran, Senin (11/7). Imran menyebut, kemenangan di laga uji coba hanya sekadar bonus. Sedangkan hal yang paling ditekankan di akhir laga adalah bagaimana pemain bisa memahami instruksi pelatih dan permainan PSIM bisa lebih padu dari sebelumnya. “Kalau orang berpikir harus menang dì uji coba itu wajar, tapi tiap pelatih itu punya cara yang berbeda-beda. Ada tim yang bagus

@tribunjogjafanspage

atau juara di pramusim, tapi pas kompetisi under perform. Itu jadi alasan kenapa saya ingin uji coba dilakukan di luar kota,” ucapnya. Pelatih asal Tulehu, Maluku itu mengaku kerap mengubah formasi dalam beberapa uji coba yang telah dilakoni. Upaya itu dilakukan agar para semua pemain mampu beradaptasi dengan cepat ketika ada perubahan skema saat kompetisi berlangsung. “Dari lima uji coba yang sudah kita lakukan, formasi yang saya terapkan selalu berbeda. Salah satunya untuk membuat tim ini tidak ketergantungan dengan 11 pemain yang itu-itu saja. Semua harus benar-benar siap,” cetusnya. Adapun Chief Executive Officer (CEO) PSIM, Bima Sinung Widagdo, menyambut baik ajakan Persebaya Surabaya untuk menggelar laga persahabatan di Gelora Bung Tomo Surabaya, pada Minggu (17/7) tribunjogja

mendatang. Bima menyebut, PSIM merasa terhormat mendapatkan undangan dari Persebaya, mengingat laga ini akan digelar bersamaan dengan launching tim. “Kami merasa terhormat. Persebaya adalah tim besar dan juga merupakan tim kuat yang berkompetisi di Liga 1,” kata Bima. Di satu sisi, para penggawa Laskar Mataram baru akan berlatih lagi mulai Selasa (12/7) usai mendapat jatah libur Iduladha. Dalam latihan besok (Selasa), Imran akan mengecek kondisi fisik seluruh pemainnya sebelum diboyong ke laga uji coba melawan Persebaya. Sementara itu nampaknya PSIM masih mencari satu pemain lagi untuk memperkuat tim di kompetisi mendatang. Salah satu yang pernah dibawa ke pemusatan latihan di Jabodetabek adalah Izmy Hatuwe, pemain yang pernah membela Tira Persikabo. (tsf) tribunjogjatv


TRIBUN BUFFER 11

Syarat Booster Lebih Bermanfaat JAKARTA, TRIBUN - Pemerintah akan mewajibkan vaksin ketiga atau booster sebagai syarat perjalanan untuk penumpang pesawat. Aturan tersebut dinilai tidak menyurutkan masyarakat untuk bepergian. Pengamat Penerbangan Alvin Lie menerangkan, kebijakan tersebut positif demi meningkatkan ketahanan kesehatan masyarakat. Menurutnya, vaksin booster lebih bermanfaat dibandingkan harus tes antigen sebelum melakukan perjalanan. “Toh vaksinasi juga gratis dan mudah. Vaksinasi booster jauh lebih bermanfaat, mudah dan murah daripada kewajiban tes Antigen atau PCR. Tidak akan menyurutkan minat bepergian,” ujar Alvin saat dihubungi Tribun, Senin (11/7). “Yang dapat menyurutkan minat bepergian adalah harga tiket dan tarif hotel yang saat ini terus naik karena meningkatnya harga energi, seperti minyak dan listrik,” ucap Alvin. Sebelumnya. aturan wajib vaksin booster untuk pengguna transportasi tercantum dalam Surat Edaran Satgas Penanganan Covid-19 Nomor 21 Tahun 2022 tentang Ketentuan Pelaku Perjalanan Dalam Negeri, dan berlaku mulai 17 Juli 2022. Dalam surat edaran itu, pengguna trans-

Perbaiki Tim zz Sambungan Hal 1

perbedaan kualitas antara Borneo FC dan PSS Sleman yang cukup timpang di ajang pramusim saat ini. “Pertandingan ini menjadi pelajaran bagi kami. Terlebih dari sisi kualitas dari tim kami perlu diperbaiki sebelum kompetisi Liga 1 2022 dimulai,” ujar Seto dalam jumpa pers usai laga kedua semifinal Piala Presiden 2022, Senin (11/7) malam. Seto menjelaskan kualitas yang perlu dipoles lagi dari Bagus Nirwanto dkk. ialah perkara teknis bermain di lapangan. “Ke depan harapannya kami akan perbaiki kualitas passing, kontrol, pengambilan keputusan. Harapannya dengan ini bisa ada perbaikan, dan kami terbuka dengan itu,” paparnya. Dalam laga itu PSS tampil dengan sejumlah pemain yang belum pernah mendapat banyak jam terbang di kompetisi resmi. Sebut saja Ifan Nanda, Dimas Fani, dan M Fariz. Ketiganya sama-sama

Unik & Elegan zz Sambungan Hal 1

juta pengikutnya bagaimana setelan pantsuit putih dapat menjadi outfit musim panas yang sempurna. Dengan latar belakang matahari terbenam yang menambahkan keindahan foto, aktris itu terlihat berpose memegang sepedanya di pinggir pantai sambil tersenyum berseri. “Tiga hal yang menjadi favorit saya, pantai, matahari terbenam, dan mengendarai sepeda dengan setelan jas,” tulisnya pada caption foto tersebut. Meskipun secara pribadi kita

Ajang Komunikasi zz Sambungan Hal 1

kan evaluasi atas balapan sebelumnya, pihaknya bersama Gumregah Jogja Motorsport selaku penyelenggara akan melakukan beberapa perbaikan, agar gelaran putaran 2 kali ini dapat terselenggara dengan lebih baik. “Berdasarkan dari (balapan) putaran 1 yang lalu, kami mendapatkan beberapa masukan. Untuk putaran 2, saya akan melakukan supervisi langsung bersama dengan tim dari Gumregah Jogja Motorsport agar balapan besok dapat terselenggara lebih baik,” tambah Marrel. Seperti pada putaran 1 yang lalu, balapan putaran 2 juga bakal disiarkan langsung secara streaming di berbagai platform media sosial yang ada. Selain agar balapan dapat ditonton oleh khalayak yang lebih luas, Marrel berharap siaran tersebut dapat menjaring calon sponsor bagi para pembalap yang berlaga. Donokerto Jogja Rally Course 2022 Putaran 2 juga menggandeng Tribun Jogja sebagai Official Media Partner. “Selain bisa disaksikan masyarakat luas, tayang tribunjogja.com

portasi yang telah menerima vaksin booster tidak perlu lagi menunjukkan bukti tes Antigen maupun RT-PCR. Sementara, bagi pelaku perjalanan yang baru menerima vaksin dosis pertama diwajibkan menunjukkan hasil negatif RT-PCR yang berlaku 3x24 jam. Bagi masyarakat yang belum atau tidak bisa divaksin karena penyakit tertentu, akan diminta menunjukkan hasil negatif RT-PCR yang berlaku 3x24 jam berikut surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah. Ketentuan wajib booster bagi pelaku perjalanan dengan rentang usia 6 hingga 17 tahun hanya wajib menunjukkan sertifikat vaksin dosis dua tanpa menunjukkan hasil negatif tes RT-PCR atau rapid test Antigen. Sedangkan jika anak usia 6 hingga 17 tahun baru menerima vaksin dosis pertama atau belum vaksin, wajib menunjukkan hasil negatif RT-PCR yang berlaku 3x24 jam berikut surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah. Pelaku perjalanan usia di bawah 6 tahun tidak perlu menunjukkan sertifikat vaksin ataupun hasil negatif swab antigen/ RT-PCR, tetapi wajib melakukan perjalanan dengan pendamping yang memenuhi ketentuan vaksinasi dan pemeriksaan covid-19. (Tribun Network)

jebolan akademi PSS Sleman. Sementara Pesut Etam, julukan Borneo FC, tampil dengan kekuatan penuh. Namanama seperti Stefano Lilipaly, Terens Puhiri, Javlon Guseynov, Matheus Pato masuk dalam 11 pertama. Pada laga kedua ini PSS Sleman tidak menurunkan legiun asingnya, Ze Valente. Seto memilih untuk merotasi pemain untuk memberikan pengalaman bermain bagi pemain-pemain muda. Belum lagi pemain impor PSS lainnya, semisal Mychell Chagas dan Jihad Ayoub masih belum tampil di pertandingan resmi Super Elja. Sejak menit pertama dimulai, Seto menuturkan tujuan utama laga ini untuk mengatasi penampilan impresif dari Fano Lilipaly dkk. Namun tampaknya Super Elja justru kesulitan bahkan untuk mencetak satu gol. “Pertandingan hari ini (kemarin) kita coba atasi impresifnya Borneo FC, tapi ternyata memang harus kita akui justru kita yang kesusahan di sana,” ungkapnya. Apresiasi Kendati demikian, Seto te-

tap mengapresiasi perjuangan seluruh pemain yang tampil spartan dalam laga kedua kali ini. Kekalahan ini dapat menjadi pelajaran berharga untuk memperbaiki kekurangan tim sebelum terjun di kompetisi yang akan digelar pada 23 Juli mendatang. “Dengan hasil apa pun saya apresiasi semua pemain, mereka sudah bekerja keras untuk mengendalikan penampilan impresifnya Borneo, meskipun pada akhirnya hasil belum berpihak pada kita,” tandasnya. Dalam kesempatan yang sama, striker PSS Sleman, Boaz Solossa mengungkapkan kekalahan dari Borneo FC memang cukup disayangkan. Namun begitu, ia tetap yakin bahwa di waktu mendatang timnya mampu mempersembahkan prestasi yang lebih baik. “Di pertandingan itu kami sudah berusaha main enjoy, tapi hasilnya belum seperti apa yang kita inginkan. Ini jadi pembelajaran bagi kami sebelum Liga 1 nanti, semoga bisa jadi lebih baik,” urai Boaz. (tsf)

tidak pernah bersepeda di pantai dengan blazer putih dan setelan celana yang serasi, Gadot membuktikan dirinya adalah pahlawan super di dunia nyata. Sebab, dia benar-benar membuat kita ingin mencobanya. Gadot bahkan menerima banyak pujian dari para penggemarnya menyusul postingan tersebut. Ada seorang penggemar yang memanggilnya “Ratu Hati” bersama beberapa emoji mata hati. Lalu penggemar lain menulis apa yang mungkin kita semua pikirkan, “Ikon yang sangat sibuk.” Tidak jelas di mana atau kapan foto itu diambil, tetapi Gadot sekarang memang cukup sibuk

dengan beberapa proyek. Tidak hanya kembali bekerja syuting film thriller berjudul Heart of Stone, dia juga akan tampil dalam film live-action Snow White yang berperan sebagai Evil Queen Grimhilde. Film ini diketahui sedang dalam pra-produksi setelah tertunda karena Covid-19 dan rencananya akan dirilis sekitar tahun 2023, meskipun tanggal resminya belum diumumkan. Selain itu, aktris asal Israel ini juga akan berperan sebagai ratu tituler Mesir di Cleopatra dan beraksi lagi sebagai Diana Prince dalam Wonder Woman 3 yang telah diumumkan beberapa waktu lalu. (kpc)

langsung balapan via streaming tersebut, diharapkan juga bisa menjadi ajang bagi para pembalap yang berlaga untuk menunjukkan kemampuannya kepada para calon sponsor yang tidak bisa datang langsung ke sirkuit,” ucap Marrel. 16 kelas Di sisi lain, Ketua Penyelenggara Donokerto Jogja Rally Course 2022 Putaran 2, Yuda Mahesa Sidharta memiliki target balapan kali ini yang mempertandingkan 16 kelas dapat diikuti oleh lebih banyak pembalap. Menurutnya, pada putaran 1 yang digelar 14-15 Mei 2022 yang lalu diikuti 77 pembalap dari berbagai kota di Indonesia. Jumlah tersebut melebihi target awal penyelenggara yang hanya 60 peserta. Sedang untuk putaran 2 ini, Yuda mematok target 100 pembalap dapat bertanding di lintasan. “Melihat antusiasme yang tinggi pada putaran 1, kami berharap pada putaran 2 nanti dapat diikuti oleh lebih banyak tim dan pembalap,” jelas Yuda. Selain itu, Yuda juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kalurahan Donokerto, Kalurahan Wonokerto, serta Kapanewon Turi yang

selama ini selalu memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan Donokerto Jogja Rally Course 2022 Putaran 2. Di lain pihak, pembalap muda asal tim Protect Sport Yogyakarta, Lambang Tri Kuncoro menyambut gembira gelaran Piala Raja Sprint Rally Jogja Putaran. Menurutnya, ajang balap semacam ini merupakan wadah bagi pembalap muda seperti dirinya untuk meningkatkan kemampuan. Lambang yang pada balapan putaran 1 lalu turun di kelas F1 dan R1 berharap event Piala Raja Sprint Rally Jogja bisa digelar secara rutin setiap tahunnya. Senada dengan Lambang, pembalap muda asal Tim Akur Kotabaru Motorsport, Thomi Baraqbah juga memiliki keinginan agar kejuaraan reli seperti Donokerto Jogja Rally Course dapat digelar secara rutin di wilayah DIY. “Agar pembalap muda seperti kami memliki tempat untuk mengasah kemampuan, Mas,” ujar Thomi saat diwawancarai. Keduanya juga berharap, balapan putaran 2 ini dapat diikuti lebih banyak pembalap dibandingkan putaran 1 yang lalu. “Biar lebih ramai dan kompetitif, Mas,” ujar Lambang. (rls/ord)

@tribunjogja

SELASA WAGE 12 JULI 2022

Waspada Predator zz Sambungan Hal 1

berada di Sedayu, Bantul, dengan diajak melakukan video call sex (VCS) atau panggilan video seksual. Direktur Reskrimsus Polda DIY, Kombes Pol Roberto G.M Pasaribu mengatakan, kasus kejahatan pornografi dan kesusilaan terhadap anak ini terungkap berawal dari peran Bhabinkamtibmas di Kapanewon Sedayu, Bantul. Kala itu dia menerima informasi dari guru sekolah dan orang tua bahwa ada tiga anak yang dihubungi oleh seseorang lelaki yang tidak dikenal. Anak tersebut, setelah dihubungi pelaku, kemudian merasa kaget lalu menangis. “Karena ketika dihubungi, anak perempuan berusia 10 tahun ini diajak untuk melihat alat kelamin pelaku melalui fasilitas video call. Jadi handphone itu langsung dimatikan pembicaraannya, kemudian menghadap (melaporkannya) kepada orang tua,” jelas Roberto, didampingi Kabidhumas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto, di Mapolda DIY, Senin (11/7). Petugas Ditreskrimsus Polda DIY yang mengetahui informasi itu, lalu jemput bola dan melakukan profiling atau proses identifikasi. Hasilnya, pelaku diketahui berinisial FAS. Ia ditangkap di wilayah Klaten pada 22 Juni lalu. Modus operasi pelaku melakukan kejahatan cabul adalah dengan bergabung ke dalam grup Facebook yang kemudian berlanjut menjadi grup WhatsApp. Percakapan di dalam grup tersebut, ternyata menyebar nomornomor calon korban dengan kalimat “anak yang bisa di-VCS.”

Jangan Bebaskan zz Sambungan Hal 1

si, FAS pernah melakukan video call kepada tiga orang anak perempuan di Sedayu sembari memperlihatkan alat kelaminnya. Dari hasil penyelidikan kepolisian, pihaknya pun menemukan fakta bahwa FAS masuk di 10 grup WhatsApp yang masingmasing berisi 250 orang. Grup tersebut ternyata jadi wadah untuk membagikan video, foto dan nomor target yang sebagian besar adalah anak-anak. Menanggapi hal tersebut, Sosiolog Universitas Widya Mataram Yogyakarta, Dr Mukhijab MA mengatakan, di masa sekarang, ilmu parenting atau pengasuhan untuk orang tua perlu ditambah. Tidak hanya yang berhubungan dengan mengasuh anak,

Brigadir J Diduga zz Sambungan Hal 1

“Berdasarkan keterangan dan barang bukti di lapangan, bahwa Brigadir J memasuki kamar pribadi Kadiv Propam dan melecehkan istri Kadiv Propam dengan todongan senjata,” ujar Ramadhan. Ia menuturkan bahwa istri Kadiv Propam disebut berteriak akibat pelecehan yang diduga dilakukan Brigadir J. Teriakan permintaan tolong tersebut pun didengar oleh Bharada E yang berada di lantai atas rumah. Menurutnya, kehadiran Bharada E pun membuat Brigadir J menjadi panik. Saat ditanya insiden itu, Brigadir J malah melepaskan tembakan kepada Bharada E yang berdiri di depan kamar. “Pertanyaan Bharada E direspons oleh Brigjen J dengan melepaskan tembakan pertama kali ke arah Bharada E,” tukas Ramadhan. Irjen Ferdy Sambo disebut tak berada di kediamannya saat insiden penembakan Brigpol Nopryansah Josua Hutabarat kepada Bharada E. “Jadi waktu kejadian penembakan @tribunjogjafanspage

Mayoritas targetnya adalah anak-anak perempuan berusia sekitar 10 tahun. Setelah nomor ponsel calon korban didapat, pelaku lalu melancarkan aksinya diawali dengan chatting (bercakap-cakap melalui teks aplikasi pesan instan) dan mengaku sebagai teman sebaya atau kakak kelas calon korban. Tindakan ini, dalam kejahatan pornografi atau kejahatan terhadap anak disebut dengan istilah grooming. Membuat target sasaran menjadi nyaman dan bisa diajak berhubungan. Celah ini yang dimanfaatkan oleh pelaku karena cukup mudah. Tinggal mengubah identitas di profil medsos, lalu memasang foto wajah yang dikehendaki. “Anak-anak umur 10 tahun, mereka belum bisa mendapatkan pengetahuan yang cukup dan tidak didampingi oleh orang tua. Ini bisa menjadi calon-calon korban dari kejahatan-kejahatan itu,” jelas Roberto. Demi kepuasan Jajarannya bekerja sama dengan Biro Psikologi Polda DIY untuk mengetahui kepribadian dan psikologi dari pelaku. Hasilnya, didapati bahwa pelaku secara sadar melakukan kejahatan pornografi itu. Motifnya demi kepuasan hasrat seksual. Atas perbuatannya, pelaku disangka melanggar UU Pornografi dan UU ITE dengan ancaman di atas lima tahun penjara. Dalam perkara ini, petugas kepolisian juga berkoodinasi dengan psikolog dan dinas perlindungan perempuan dan anak untuk membantu proses pemulihan mental para korban yang telah dihubungi oleh pelaku. “Setidaknya kita menjamin bahwa secara psikologi kondisi keguncangan kejiwaannya tidak berpe-

ngaruh terhadap proses pertumbuhan mental. Ini adalah suatu upaya kepolisian melindungi anakanak sebagai aset bangsa,” urai Roberto. Gandeng FBI Polisi hingga kini masih melakukan pengembangan untuk menuntaskan perkara ini. Sebab, hasil pengembangan barang bukti digital yang disita dari pelaku FAS, ternyata petugas menemukan 10 grup WhatsApp. Di mana masing-masing grup beranggotakan hingga 250 orang. Grup ini yang menyebarkan video, foto, hingga nomor telepon calon target. Lebih mencengangkan lagi, ternyata ada satu grup Facebook beranggotakan 91.000 akun yang juga mentransmisikan foto sekaligus video bermuatan pornografi. Petugas telah mengumpulkan sedikitnya 3.800 foto dan video yang beredar di dalam grup tertutup itu. “Kami mencoba melakukan dengan metode analisis wajah, maupun juga gambar dengan tools (alat) yang kami miliki. (Hasilnya) Ada 60 gambar yang merupakan produksi baru. Artinya, belum pernah beredar dan korbannya adalah anak,” kata Roberto menjelaskan. Petugas kepolisian hingga kini terus mendalami grup ini karena di dalamnya ditemukan ada nomor telepon asing dengan kode area negara luar. Roberto juga mengungkapkan, anggotanya kini sedang bergerak di lapangan melakukan pengejaran terhadap administrator grup maupun orang-orang yang membagikan videovideo tersebut. Pengejaran dilakukan hingga ke Kalimantan dan Sumatra Selatan. Roberto berkomitmen untuk mengungkap sekaligus menuntaskan

perkara pornografi terhadap anak ini melalui Operasi Nataya. Operasi ini melibatkan semua pemangku kebijakan. Mulai dari kementerian, KPAI, dan berkoordinasi dengan Bareskrim, maupun Federal Bureau Investigation (FBI) melalui satuan tugas Violent Crimes Against Children yang dibentuk untuk menanggulangi kejahatan terhadap anak. Selain itu, juga menghubungi aplikator Meta.inc, perusahaan induk Facebook dan WhatsApp untuk menganalisis serta memblokir semua grup percakapan yang mendistribusikan konten kejahatan pornografi anak. “Kita berharap ini bisa terungkap tuntas. Karena yang akan kita kejar juga adalah admin maupun orang yang sharing (membagikan) video tersebut pertama kali, dengan harapan kami bisa menemukan korban-korban anak yang menjadi objek dalam perilaku menyimpang, bisa temukan keberadaannya ada di mana,” ujar Roberto memaparkan. Sementara itu, Wakil Direktur Krimsus Polda DIY, AKBP FX. Endriadi mengatakan, kejahatan pornografi dan kesusilaan yang menargetkan anak ini bisa menimpa siapa saja. Karenanya, dia mengimbau kepada orang tua agar mengawasi anak-anak dalam menggunakan medsos maupun aplikasi lainnya di ponsel pintar “Jangan memberikan smartphone pada anak tanpa pengawasan yang baik. Kemudian, apabila menerima informasi, mengetahui, dan melihat kejadian terkait dengan kejahatan siber, (diharap) segera menghubungi pihak berwenang,” pungkasnya. (rif)

tapi juga bagaimana teknologi dan ponsel pintar mempengaruhi tumbuh kembang si anak itu. “Orang tua sekarang itu kadang minder dan takut dibilang kolot kalau anaknya tidak dikenalkan dan dibelikan smartphone,” jelas Mukhijab kepada Tribun Jogja, Senin (11/7). Dia mengatakan, banyak orang tua yang menganggap itu lumrah ketika anak sedari kecil sudah kenal dan menggunakan ponsel pintar. Sayangnya, orang tua sering lupa bahwa teknologi komunikasi nirkabel itu layaknya supermarket yang menyediakan segala kebutuhan pengguna. Baik itu kebutuhan untuk komunikasi, informasi, barang konsumsi, sampai hiburan. “Perlunya kesigapan orang tua di sini. Jangan lupa, di dalam supermarket itu juga ada batasan nilai

yang perlu diketahui pengguna atas dasar etika, moral, atau hukum,” tambahnya. Ketika anak memasuki dunia ponsel pintar yang bisa terhubung ke mana saja ia mau, perlu dikhawatirkan ia akan masuk ke dunia bebas tanpa tahu batasan. “Anakanak menganggap semua itu kebutuhan, semua informasi, dan orang-orang yang berinteraksi dianggap baikbaik saja sama mereka,” tuturnya. Tidak heran, ketika ada pedofilia cabul seperti FAS menelepon anak-anak perempuan, anak terkesan senang dan nyaman karena merasa memiliki teman. Anak tidak tahu kalau sebenarnya FAS adalah pedofilia cabul, dan akan ada bahaya mengancam jika FAS menelpon. “Anak perempuan usia belasan tahun, kelas 5-6 SD

yang menjadi santri di masjid saya, mereka mengaku biasa chat dengan laki-laki. Mereka belum tahu kalau itu bahaya, tapi kebanggaan bagi dia bisa komunikasi dengan lawan jenis yang samasama pakai gawai pintar,” terang Mukhijab. Maka dari itu, ia berharap, orang tua perlu segera menyadari, ponsel pintar adalah alat berbahaya jika anak bisa mengaksesnya tanpa kontrol yang ketat, apalagi jika sampai tidak dibatasi. “Ya, itu, saya bilang, perlu adanya parenting smartphone untuk para orang tua, ya,” bebernya. Dia juga berharap, orang tua yang anaknya sudah menjadi korban pedofilia cabul seperti FAS, berani melapor ke polisi dan meminta pertolongan ke psikolog maupun dokter yang kompeten. (ard)

tersebut Pak Sambo, Pak Kadiv, tidak ada di rumah tersebut,” jelas Ahmad Ramadhan. Ia menuturkan bahwa Irjen Ferdy Sambo sedang keluar rumah untuk melakukan tes PCR Covid-19 saat insiden penembakan tersebut. “Pada saat kejadian, Kadiv Propam tidak ada di rumah karena sedang PCR test,” ujarnya. Lebih Lanjut, Ramadhan menuturkan bahwa Irjen Ferdy Sambo baru mengetahui adanya peristiwa itu setelah ditelepon oleh sang istri. Seusai itu, dia langsung melihat Brigadir J yang sudah dalam kondisi meninggal dunia. “Setelah kejadian, ibu (istri) Sambo menelepon Pak Kadiv Propam. Kemudian datang, setelah tiba di rumah Pak Kadiv Propam menerima telepon dari ibu. Pak Kadiv Propam langsung menelepon Polres Jaksel dan Polres Jaksel melakukan olah TKP di rumah beliau,” pungkasnya. Bentuk TPF Indonesia Police Watch (IPW) mendesak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membentuk tim pencari fakta (TPF) atas tewasnya Brigadir Polisi Nopryansah

Josua Hutabarat. “Hal ini untuk mengungkap apakah meninggalnya korban penembakan terkait adanya ancaman bahaya atau adanya motif lain,” kata Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso. IPW, meminta pimpinan tertinggi Polri harus menonaktifkan terlebih dahulu Irjen Ferdy Sambo dari jabatan selaku Kadiv Propam. Alasannya, Irjen Ferdy Sambo adalah saksi kunci peristiwa yang menewaskan ajudannya tersebut. “Hal tersebut, agar diperoleh kejelasan motif dari pelaku membunuh sesama anggota Polri,” ungkap dia. Alasan kedua, kata Sugeng, Brigadir Nopryansah Josua Hutabarat statusnya belum jelas apakah korban atau pihak yang menimbulkan bahaya sehingga harus ditembak. “Alasan ketiga, locus delicti diduga terjadi di rumah Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo. Karena itu agar tidak terjadi distorsi penyelidikan, maka harus dilakukan oleh TPF yang dibentuk atas perintah Kapolri bukan oleh Propam,” jelas dia. Dengan begitu, ia menyampaikan pengungkap-

an kasus penembakan dengan korban anggota Polri yang dilakukan rekannya sesama anggota dan terjadi di rumah petinggi Polri menjadi terang benderang. Sehingga masyarakat tidak menebak-nebak lagi apa yang terjadi dalam kasus tersebut. “Peristiwa ini sangat langka karena terjadi di sekitar Perwira Tinggi dan terkait dengan Pejabat Utama Polri. Anehnya, Brigadir Nopryansah adalah anggota Polri pada satuan kerja Brimob itu, selain terkena tembakan juga ada luka sayatan di badannya,” pungkasnya. Dari keterangan keluarga korban, Rohani Simanjuntak, korban tewas seusai baku tembak di rumah dinas pejabat Polri pada Jumat (8/7) pukul 17.00 WIB. Brigpol Nopryansah tewas dengan empat luka tembak, yakni dua luka tembak di dada, satu luka tembak di tangan, dan satu luka tembak di leher. Korban juga disebut mengalami luka akibat senjata tajam di mata, hidung, mulut, dan kaki. “Dia ajudan pejabat Polri sudah 2 tahun,” ucap Rohani, Senin (11/7). (Tribun Network)

tribunjogja

tribunjogjatv


12

SELASA WAGE 12 JULI 2022 AFP PHOTO

TANDAI UNITED

ERLING Haaland diresmikan sebagai pemain Manchester City pada Minggu (10/7). Dan dia segera menargetkan laga yang sangat dinantikannya adalah saat partai derby kontra Manchester United. Penyerang Norwegia berusia 21 tahun ini bergabung dari Borussia Dortmund dengan nilai kontrak senilai 60 juta euro atau sekitar Rp 924 miliar. Dan ketika ditanya tim mana yang paling dia nantikan untuk bertanding, Haaland menjawab, "Saya tidak ingin mengatakan kata-kata, tapi ... Manchester United," katanya dikutip dari Soccernet. Haaland pernah dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford beberapa waktu lalu. Tapi hal itu menguap dengan sendirinya. Ayahnya, Alf-Inge, bermain untuk City pada awal 2000-an, dan sendiri dia mengaku memiliki kaus Sergio Aguero. Penyerang yang jadi topskor Man City sepanjang masa itu disebut sebagai model panutannya. Ketika menjelaskan mengapa dirinya memilih bergabung dengan City, Haaland mengulas kembali kenangan saat Dortmund melatribunjogja.com

DirectPoints

• Haaland ingin segera duel kontra United • Terpesona dengan sistem permainan City sejak dulu • Diprediksi bisa tembus 40 gol semusim wan tim asuhan Pep Guardiola itu pada perempat final Liga Champions tahun lalu. "Anda pasti pernah melihat permainan mereka di televisi. Tapi, ketika Anda benar-benar bertemu itu benar-benar terasa berbeda," katanya. "Saya merasakan itu. Tiba-tiba saya tidak menyentuh bola selama 25 menit dalam permainan. Saya seperti, 'Tolong, [Ilkay] Gundogan, berhentilah bermain tiki-taka sepanjang waktu,'" katanya mengenang. “Mereka berada pada level yang berbeda, saya harus mengatakannya. Bagaimana mereka menafsirkan permainan, bagaimana cara mereka bermain, bagaimana me@tribunjogja

reka menciptakan peluang. Itulah yang membuat saya ingin menjadi bagiannya," kata Haaland. "Pada akhirnya, saya hanya merasa gugup. Meresa punya feeling aneh, bagaimana cara mereka bermain, semuanya. Saya hanya punya feeling untuk (bergabung) City," ujarnya. Sang bomber kemungkinan besarnya tekanan untuk membawa City mempertahankan mahkota Liga Premier, dan sekaligus mengakhiri penantian mereka untuk trofi perdana Liga Champions. "Sebagai striker, saya hanya ingin bersenang-senang. Ketika saya bersenang-senang, saya mencetak gol. Saya tersenyum, saya menikmati bermain sepak bola dan segalanya. Pada akhirnya saya hanya berharap untuk banyak tersenyum," katanya. “Ini adalah tantangan besar, negara baru, liga baru, pelatih baru, segalanya baru. Tapi saya tahu bagaimana rasanya datang ke klub baru. Saya sudah melakukannya beberapa kali sebelumnya. Jadi saya benar-benar menantikan hal ini," ujar Haaland. Selama bersama Dortmund,

Haaland tampil menggila dengan mengemas 85 gol, dan 22 assists hanya dari 88 kali laga. Rata-rata tiap 90 menit dia mengemas 0,98 gol. Rasio fantastis yang jauh dengan rasio pencetak gol tertinggi di Liga Primer yakni penyerang Liverpool, Diogo Jota (0,61 gol/90 menit), dan Jamie Vardy (0.6 gol/90 menit). Pun demikian dalam urusan tendangan akurat per-90 menit, Haaland berada di puncak jika dibandingkan dengan para

penyerang top di Liga Primer. Haaland punya rata-rata tendangan akurat 1,89/90 menit, bandingkan dengan Cristiano Ronaldo (1.71), dan Jota (1.45) Terakhir, situs Comparisonator menulis "expected goals" Haalad per-90 menit mencapai angka 0.71, sekali lagi mengalahkan Jota (0.68). dan CR7 (0.65). Ini semua menunjukkan betapa tajam, efisien, dan efektifnya Haaland di kotak penalti lawan. Tak heran, mantan striker New-

castle, Alan Shearer berani memprediksi Haaland bisa menembus 40 gol di berbagai kompetisi dalam musim debutnya bersama Manchester City. Prediksi itu diperkuat pernyataan mantan striker Norwegia, Tore Andre Flo. "Memang ada banyak bek hebat di Inggris, tapi saya pikir mereka akan sulit menghentikannya. Dia akan mencabik-cabik mereka," kata mantan striker Chelsea ini bergaya hiperbola. (Tribunnews/den)

Teruskan Nama Harum Argentina

AFP PHOTO

Julian Alvarez

@tribunjogjafanspage

SELAIN Erling Haaland, Manchester City juga kemarin meresmikan empat rekrutan anyar lain yakni Julian Alvarez, Stefan Ortega Moreno, dan Kalvin Phillips. Namun, Phillips tidak dapat menghadiri acara di Stadion Etihad tersebut karena sedang sakit. Alvarez, yang dibeli dari River Plate senilai 17 juta euro, menguraikan keinginannya untuk mengikuti para kompatriotnya dari Argentina yang sukses di City, termasuk Aguero, Pablo Zabaleta, Carlos Tevez, dan tribunjogja

Nicolas Otamendi. "Manchester City selama ini memiliki banyak sejarah dengan pemain Argentina. Saya datang ke sini untuk membuat sejarah saya sendiri, untuk mencapai puncak dan melanjutkan jalan saya sendiri," kata Alvarez. "Bermain sesering mungkin, memberikan kontribusi maksimal untuk tim, dan saya ingin memenangkan banyak trofi, Liga Premier, Liga Champions, dan semua trofi yang mungkin," katanya bertekad. (Tribunnews/den) tribunjogjatv


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.