Tribunjogja 14-03-2018

Page 1

RABU PON

Redaksi 0274 557 687 (102) / 082325485004

14 MARET 2018 26 JUMADIL AKHIR 1439 NO 2500/TAHUN 6

Sirkulasi / 0851 0212 2000 Iklan 0274 557 687 (417) 0851 0012 1000 0857 2949 3333

RP 2.000

LANGGANAN RP 55.000

Permintaan Wiranto Patut Diabaikan WAKIL Ketua KPK, Saut Situmorang, mengaku tidak sepakat atas pernyataan Menko Polhukam, Wiranto mengenai permintaan penundaan penetapan tersangka terhadap calon kepala daerah yang maju dalam Pilkada 2018. (*)

Hal

11

Hacker Surabaya Jebol Situs Pemerintah AS CUKUP 5 MENIT Tiga hacker (peretas) asal Surabaya menjebol sistem keamanan 600 situs digital di 44 negara. Salah satu situs yang diretas tersebut adalah situs resmi milik pemerintah AS Ketiga hacker tersebut menjalankan aksinya menggunakan metode SQL injection untuk merusak database Untuk membobol sistem, pelaku hanya membutuhkan waktu tak lebih dari lima menit.

 Bobol 600 Situs di 44 Negara  Polri dan FBI Butuh 2 Bulan Penyelidikan Mereka minta uang Rp 20 juta sampai Rp 30 juta. Itu dikirim via PayPal. Kalau tidak mau bayar sistem dirusak Kombes Pol Argo Yuwono Kabid Humas Polda Metro Jaya

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

BINTANG film pendatang baru, Faizah Aliyah sempat kesulitan ketika diminta berakting didepan kamera. Itu terjadi saat Aliyah harus beradegan ranjang dengan Igor Saykoji (34). Aliyah mengaku sempat canggung ketika beradegan mesra bersama penyanyi rap berbadan tambun itu di film horor perdananya berjudul Titisan Setan (2018). (*)

Hal

9

ANTARA/RENO ESNIR

HACKER

- Tiga hacker asal Surabaya ditunjukkan petugas Polda Metrojaya, Jakarta, Selasa (13/3). Mereka telah meretas lebih dari 600 situs di 44 negara.

Faizah Aliyah

Adegan Ranjang

retas sistem keamanan IT perusahaan di Indonesia, kemudian mengirimkan peringatan melalui surat elektronik. Para pelaku meminta tebusan ke perusahaan tersebut, jika sistem IT perusahaan yang diretas ingin dipulihkan seperti semula. “Mereka minta uang Rp 20 juta sampai Rp 30 juta. Itu dikirim via PayPal. Kalau tidak mau bayar sistem dirusak,” ujar Argo. Picu cyber war Kasubdit Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Roberto Pasaribu menambahkan, pengungkapan kasus tersebut setelah menerima informasi dari pusat pelaporan kejahatan di New York, Amerika Serikat. Menurut laporan itu, puluhan sistem berbagai negara rusak.  ke halaman 11

Hanya Perlu Waktu 5 Menit

MINTA TEBUSAN Para hacker ini juga meretas sistem keamanan IT perusahaan di Indonesia Setelah berhasil masuk ke sistem, mereka menghubungi perusahaan tersebut untuk meminta tebusan. Pelaku meminta tebusan antara Rp20 juta hingga Rp30 juta atau mereka akan merusak sistem. Pembayaran dilakukan dengan PayPal atau transaksi keuangan online

JAKARTA, TRIBUN - Sebanyak tiga hacker (peretas) asal Surabaya ini membuat kejutan. Tiga mahasiswa sebuah perguruan tinggi swasta di Surabaya tersebut nekat menyebol sistem keamanan situs digital di 44 negara, termasuk milik pemerintah Amerika Serikat (AS). Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono menyebut tersangka NA (21), KPS (21), dan ATP (21), membobol 600 situs di 44 negara. Ketiganya merupakan anggota komunitas hacker Surabaya Black Hat atau SBH. Mereka melancarkan aksinya menggunakan metode SQL injection untuk merusak database. “Jadi, tiga pelaku merupakan mahasiswa jurusan IT sebuah perguruan tinggi di Surabaya,” ujar Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (13/3). Argo mencontohkan, mereka mampu me-

SEBANYAK tiga mahasiswa hacker dari Surabaya Black Hat dapat membobol sistem perusahaan hingga pemerintah di 44 negara menggunakan metoda SQL Injection. Mereka tidak memerlukan waktu lama untuk membobol sistem tersebut. “Hanya lima menit. Dia menggunakan metode SQL injection, jadi metodenya pakai bahasa coding di belakang, jadi tidak main phising,” ujar Kasubdit Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Roberto Pasaribu, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (13/3).

PICU CYBER CRIME

Kasus ini terungkap setelah FBI dan Polri melakukan penyelidikan selama 2 bulan. Apa yang dilakukan Hacker Surabaya ini berpotensi memicu perang cyber Dari hasil penyelidikan, masih ada 3 pelaku yang hingga kini masih buron. Semuanya merupakan anggota inti kelompok hacker Surabaya Black Hat (SBH) Para tersangka akan dijaring Undang-undang No 19 Tahun 2016 tentang ITE dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara dan atau denda maksimal Rp2 miliar.

 ke halaman 11

Peneliti Sejarah UGM Temukan Jejak-jejak Raja Mataram Kuno (1)

Tjahjono Berhasil Melacak Tempat Mandi Sang Raja Pembacaan lengkap isi prasasti Tlu Ron menguak banyak hal kehidupan Mataram Kuno masa Sri Maharaja Dyah Balitung. Prasasti Tlu Ron ditemukan di situs Candi Kedulan pada Juli 2015 oleh tim BPCB DIY.

E

PIGRAF UGM, Drs Tjahjono Prasodjo MA, berhasil membaca secara utuh prasasti yang dituliskan di permukaan lempeng tebal batu andesit. Hasil kajian prasasti ini dibeberkan di Seminar Nasional

Epigrafi di UGM pekan lalu. Salah satu bagian penting cerita dalam prasasti adalah ketika Raja Balitung berburu perkutut di daerah Tlu Ron, atau di wilayah yang sekarang jadi situs Candi Kedulan, Desa Tirtomartani, Kalasan, Sleman.  ke halaman 11

TRIBUN JOGJA / SETYA KRISNA SUMARGO

BELIK - Sejumlah warga tampak mandi di Belik Jongkangan,

Desa Tamanmartani, Sleman, Jumat 9/3) Belik ini diduga pernah digunakan untuk mandi Raja Balitung.

Trending Topic di tribunjogja.com

Tiga Olahraga Terbaik di Malam Hari


KONTAN TRIBUN FINANCE 2

RABU PON 14 MARET 2018

JAMIN KEAMANAN NASABAH - Nasabah mengantre di kantor BCA di Jakarta,

belum lama ini. BCA menjamin keamanan nasabah dalam bertransaksi konvensional maupun digital. Selain BCA, perbankan lain juga terus berusaha meningkatkan keamanan transaksi di semua jalur guna menghindari aksi kejahatan. Sebab, baru-baru ini, dana Rp25,4 miliar milik nasabah DBS Singapura dijebol oleh sindikat.

KONTAN

BNI Siap Utangi Mitra Go-Food  Awal Tahun, Realisasi Kredit Usaha Rakyat Capai Rp7 Triliun JAKARTA, TRIBUN - Penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) pada awal 2018 lebih cepat dibanding awal tahun lalu. Hal tersebut terlihat dari data yang disajikan oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Deputi I Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Iskandar Simorangkir, mengatakan, per akhir Februari 2018, realisasi KUR mencapai Rp7 triliun. Adapun, total plafon yang diberikan kepada perbankan Rp116,5 triliun. “Tidak hanya penyalurannya yang lebih cepat, jumlah KUR bermasalah di 34 bank pun cukup rendah, yakni 0,21 persen per Februari 2018,” terangnya, Selasa (13/3). Iskandar lalu mencontohkan penyaluran KUR oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Menurutnya, dari total plafon sebesar Rp13,5 triliun pada 2018, BNI telah menyalurkan Rp2 triliun sampai Februari 2018. “Penyaluran KUR berjalan cepat lantaran suku bunga dipatok rendah, yaitu tujuh persen. Belum lagi, sekarang perbankan telah memanfaatkan teknologi,” imbuhnya. Sekadar informasi, hingga akhir 2017, penyaluran KUR oleh bank belum mencapai target. Tahun lalu, walau terjadi kenaikan 2,4 persen dari tahun sebelumnya, realisasi KUR hanya Rp96,71 tri-

REALISASI KUR  Penyaluran KUR pada awal 

  

2018 lebih cepat dibanding awal tahun lalu. Hal tersebut terlihat dari data yang disajikan oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. Per akhir Februari 2018, realisasi KUR mencapai Rp7 triliun. Adapun, total plafon yang diberikan kepada perbankan Rp116,5 triliun. Jumlah KUR bermasalah di 34 bank pun cukup rendah, yakni 0,21 persen per Februari 2018.

liun atau 90,1 persen dari total target Rp110 triliun. Kredit tersebut masuk ke lebih dari empat juta debitur dalam lima sektor besar, meliputi perdagangan (58 persen), pertanian, perkebunan, dan kehutanan (24 persen), jasa (11 persen), industri pengolahan 5,5 persen, serta perikanan 1,5 persen. Agar penyaluran KUR pada tahun ini semakin cepat, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian merencanakan skema baru. Satu di antaranya pembayaran KUR empat tahun setelah peminjaman bagi para

petani kelapa sawit.

Berkah Bunga KUR yang dipatok tujuh persen pada 2018 memang menjadi berkah bagi bank penyalur. Tak terkecuali PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Kini, Bank Mandiri mengaku semakin ringan dan leluasa dalam menawarkan KUR kepada calon debitur. Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri, Rohan Hafas, menyebut, sampai akhir Februari 2018, perusahaan sudah menyalurkan KUR Rp1,93 triliun alias 13,3 persen dari target. KUR sejumlah itu disalurkan kepada lebih dari 33.000 debitur perseroan. “Kendati demikian, target Bank Mandiri pada tahun ini masih cukup banyak. Kami menyiapkan sejumlah amunisi untuk menyerap habis plafon KUR. Kami ingin fokus menyalurkannya ke pertanian, perikanan, industri pengolahan, dan jasa produksi,” katanya. Tak cukup, Rohan menyatakan, Bank Mandiri juga mengambil basis calon debitur KUR lewat beberapa mitra binaan nasabah korporasi dan komersial perseroan. Bank Mandiri memanfaatkan keberadaan kelompok tani ataupun koperasi. “Kami bermitra dengan mereka untuk menyalurkan KUR kepada para anggota,” tambah Rohan. Bukan hanya menyalurkan kredit, Bank Mendiri juga aktif melakukan pembinaan dan pembekalan terha-

dap debitur KUR perseroan. Asal tahu saja, akhir tahun lalu Bank Mandiri menyalurkan KUR Rp13,34 triliun atau 102,6 persen dari target Rp13 triliun. Dari jumlah tersebut, 42 persen masuk ke sektor produktif, 22,91 persen ke pertanian, dan 1,35 persen ke perikanan. Perluas kerja sama Sama halnya Bank Mandiri, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI pun optimistis penyaluran KUR tahun ini akan jauh lebih baik ketimbang tahun lalu. Sebagai bukti, sampai akhir Februari 2018, realisasi KUR BNI mencapai Rp3,4 triliun. Kepala Divisi Bisnis Usaha Kecil BNI, Bambang Setyamojo, mengklaim, dibanding bank penyalur lain, angka penyaluran KUR

perusahaannya tercatat jauh lebih tinggi. Apalagi, katanya, BNI telah menjalin kemitraan dengan anak usaha Go-Jek, yakni Go-Pay dan Go-Food. “BNI bersama Go-Pay dan GoFood mengembangkan produk kredit digital guna mendorong penyaluran KUR. Lewat dana Rp1,5 triliun, BNI menjaring 80 persen dari 125 ribu debitur potensial yang menjadi mitra GoFood,” tuturnya. Selain bekerja sama dengan Go-Pay dan Go-Food, BNI memiliki pula sejumlah program lain penyaluran KUR. BNI menggandeng kelompok tani untuk penyaluran kredit di sektor produksi. Saat ini, ada 15.000 petani yang menyerap KUR dari BNI. Tak puas sampai di situ, BNI

mulai pula menjajaki kolaborasi dengan beberapa perusahaan teknologi finansial. Upaya tersebut dilakukan perseroan untuk menjamah sektor ekonomi kreatif, semisal kuliner dan fesyen. Sebagai informasi, sepanjang tahun ini BNI menargetkan penyaluran KUR Rp13,5 triliun. Rinciannya, dari total kredit sebanyak itu, Rp3 triliun masuk ke KUR Mikro, Rp200 miliar ke KUR TKI, sdangkan sisanya atau Rp9,3 triliun ke KUR Ritel. Sepanjang tahun lalu, BNI tercatat menyalurkan KUR Rp9,7 triliun kepada 2,4 juta debitur di seluruh Indonesia. Jumlah tersebut berada jauh di bawah target perseroan pada tahun lalu, yang mencapai Rp12 triliun atau hanya 80 persen. (kontan/rls/vim)

KUR Perdagangan Maksimal Rp100 Juta KEMENTERIAN Koordinator Bidang Perekonomian optimistis plafon KUR yang disiapkan pemerintah pada 2018 bisa terserap habis. Apalagi, pemerintah dan bank penyalur telah sepakat menetapkan bunga KUR sebesar tujuh persen, turun dari tahun lalu yang sebesar sembilan persen. Penurunan bunga dilakukan lantaran tahun lalu penyerapan KUR belum terealisasi secara baik. Deputi I Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Iskandar Simorangkir, menyebut, pada 2017, dari plafon Rp110 triliun, realisasi penyaluran KUR hanya Rp96,7 triliun. “Tahun ini, plafon KUR kami tingkatkan menjadi Rp120 triliun. Subsidi bunga ke bank juga ditam-

bah,” katanya di Jakarta, Selasa (13/3). Sebagai catatan, subsidi yang diberikan pemerintah ke bank penyalur pada 2018 adalah 10,5 persen untuk KUR Mikro berplafon maksimal Rp25 juta, 5,5 persen untuk KUR Ritel berplafon maksimal Rp500 juta, dan 14 persen untuk KUR TKI. Hanya, untuk tahun ini, pemerintah membatasi plafon kredit di satu sektor, yakni perdagangan. Khusus permintaan KUR di sektor tersebut, bank hanya diperkenankan memberi kredit dengan nominal maksimal Rp100 juta. “Namun, KUR untuk sektor industri produktif, semisal pertanian dan perikanan, tidak dibatasi. Berapapun dana yang dibutuhkan, silakan pinjam,” tambah Iskandar. (kontan)

Suku Bunga KPR Perbankan Bakal Sulit Naik JAKARTA, TRIBUN - Suku bunga kredit per 28 Februari 2018, suku bunga dasar pemilikan rumah (KPR) masih sulit untuk kredit KPR PermataBank ada di level naik pada tahun ini. Rencana 10,30 persen. bank sentral Amerika Serikat Senada, PT Bank CIMB menaikkan suku bunga acuan Niaga Tbk (CIMB Niaga) diperkirakan belum akan mejuga melihat kemungkinan mengaruhi laju suku bunga suku bunga KPR akan staKPR pada 2018. bil pada tahun ini. Direktur Direktur Retail Banking PT Bisnis Konsumer CIMB NiBank Permata Tbk (Permataaga, Lani Darmawan, beruBank), Bianto Surodjo, sepjar bahwa perseroan terus akat bahwa suku bunga KPR memantau keadaan pasar pada 2018 sepertinya akan serta berusaha menjaga flat atau datar. Jikapun ada biaya dana. pergerakan, ia menyebut, ti“Tren suku bunga KPR dak bakal terlalu besar. kemungkinan cenderung Bianto Surodjo “Namun demikian, bagi stabil. Sekadar informaDirektur Retail Banking kami, suku bunga bukanlah si, per 28 Februari hingga PT Bank Permata Tbk segalanya. Sebab, Permata30 Maret 2018, suku bunBank selalu mengedepankan ga dasar kredit KPR CIMB inovasi produk-produk KPR, Niaga sebesar 9,50 persbaik yang berlabel konvenen, turun tiga persen samsional maupun syariah,” jelasnya, Selasa pai empat persen dalam dua tahun tera(13/3). khir,” katanya. Di samping itu, menurut Bianto, dengan Sedikit berbeda, PT Bank Tabun5 Days Mortgage Guarantee, Permata- gan Negara Tbk (BTN) justru berencana Bank yakin mampu berkompetisi dengan menurunkan suku bunga KPR pada 2018. pemain utama KPR di pasaran. Tercatat, Hal itu ditempuh sebagai satu upaya untuk

Jikapun ada pergerakan, tidak bakal terlalu besar.

RENCANA TURUNKAN BUNGA

KONTAN

- Nasabah melakukan transaksi di stan BTN pada pameran di Jakarta, beberapa waktu lalu. Berbeda dengan bank lain, BTN berencana menurunkan suku bunga KPR pada 2018. Hal itu ditempuh oleh perseroan sebagai satu upaya untuk menyediakan pembiayaan rumah yang lebih terjangkau bagi masyarakat.

menyediakan pembiayaan rumah yang lebih terjangkau bagi masyarakat. Direktur BTN, Mahelan Prabantarikso, menyampaikan, suku bunga KPR yang baru milik perseroan bakal menurun seiring posisi suku bunga acuan Bank Indonesia atau BI 7 day reverse repo rate yang belum naik. “Namun, kami akan melihat lagi pada semester II-2018. Sebab, posisi suku bunga acuan BI diperkirakan naik sampai 100 basis poin (bps). Kami memperkirakan, suku bunga KPR BTN tetap satu digit,” urainya. Mahelan melajutkan, kalaupun suku bunga KPR turun pada tahun ini, rentangnya antara 50 bps sampai 200 bps. Sementara bagi KPR lama, BTN akan rekomposisi ulang suku bunga guna menyesuaikan kembali dengan pasar. “Sepanjang 2017, suku bunga realisasi baru KPR turun 50 bps sampai 100 bps. Untuk realisasi KPR lama, secara bertahap turun 50 bps hingga 150 bps. Sekadar informasi, suku bunga dasar kredit KPR BTN per 31 Januari 2018 sebesar 10,25 persen,” tukasnya. (kontan)


TRIBUN BIZ 3

RABU PON 14 MARET 2018

REGISTRASI MANDIRI

- Pegawai Indosat Ooredoo di Jakarta mengoperasikan tablet guna melayani proses registrasi kartu prabayar pelanggan. Indosat Ooredoo mengimbau kepada konsumen yang belum melakukan registrasi untuk segera daftar ulang kartu prabayar secara mandiri.

ISTIMEWA

Powerbank 5 Volt Boleh Masuk Pesawat ATURAN POWERBANK zz Sejumlah maskapai

telah menerapkan aturan mengenai ketentuan membawa pengisi baterai dan baterai litium cadangan di pesawat. zz Aturan tersebut berlaku mulai 9 Maret 2018 lalu. zz Besaran daya powerbank yang boleh dibawa ke pesawat harus maksimal 20.000 mAh atau tidak lebih dari 100 watt per hour dengan voltase lima volt.

Maskapai Terapkan Regulasi tentang Pengisi Baterai

JAKARTA, TRIBUN - Sejumlah maskapai telah menerapkan aturan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengenai ketentuan membawa pengisi baterai dan baterai litium cadangan di pesawat. Senior Manager Public Relation Garuda Indonesia, Ikhsan Rosan, menyatakan, regulasi tersebut mulai berlaku pada 9 Maret 2018 lalu sebagai tindak lanjut Surat Edaran Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Nomor 15 Tahun 2018. Ia menjelaskan, ber -

dasarkan ketentuan Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub, besaran daya pengisi baterai atau powerbank yang boleh dibawa ke pesawat harus maksimal 20.000 mAh atau tidak lebih dari 100 watt per hour dengan voltase lima volt. “Kalau membawa powerbank dengan daya lebih dari itu, penumpang wajib lapor kepada petugas untuk mendapatkan persetujuan. Pun akhirnya diizinkan, powerbank yang boleh dibawa oleh setiap penumpang cuma dua buah,” terang Ikhsan, Selasa (13/3).

ISTIMEWA

NASMOCO BERBAGI HADIAH

- Model berpose bersama Toyota New Agya, baru-baru ini, di Kota Semarang, Jawa Tengah. Nasmoco Group menggelar program Nasmoco Berbagi Hadiah.

Beli Mobil Bisa Menangkan New Yaris atau New Agya zz Nasmoco Berbagi Hadiah untuk Pelanggan Setia Toyota YOGYA, TRIBUN - Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia, pada usia yang ke-57, Nasmoco Group sebagai diler resmi Toyota Jawa Tengah (Jateng) dan DIY menggelar program bernama Nasmoco Berbagi Hadiah. Program berlangsung 1 Maret sampai 30 April 2018. Pelanggan yang melakukan pembelian mobil Toyota tipe apapun di 23 diler Nasmoco di Jateng maupun DIY berkesempatan membawa pulang hadiah utama satu New Yaris dan satu New Agya. Ada pula hadiah lain berupa lima sepeda motor Yamaha N-Max dan tujuh Samsung Galaxy S9.

“Kami juga siapkan hadiah 57 televisi LED 55 inci, 57 Samsung Gear S3, 57 sepeda MTB, serta 57 speaker soundbar. Namun, program ini tidak berlaku untuk pelat merah dan perusahaan jaringan afiliasi Nasmoco Group,” kata Managing Director Nasmoco Group, Fatrijanto, Selasa (13/3). Ia melanjutkan, dengan semangat Toyota Let’s Go Beyond, Nasmoco Group memang berkomitmen selalu memberi pelayanan terbaik, bahkan melebihi harapan pelanggan setia melalui produk terbaik, pelayanan terbaik, serta teknologi terbaik. “Selain Nasmoco Berbagi

Hadiah, Nasmoco Group menawarkan kemudahan pembelian mobil Toyota melalui promo uang muka ringan maupun angsuran rendah. Promo berlaku untuk produk terbaru Toyota, semisal New Agya, New Rush, All New Calya, dan New Yaris,” imbuh Fatrijanto. Nantinya, ia menyambung, pelanggan yang melakukan pembelian Toyota pada Maret dan April 2018 bakal memperoleh kupon yang diundi pada Mei 2018. “Silakan kunjungi diler-diler kami di Jateng atau DIY. Wiraniaga kami siap membantu kebutuhan pelanggan,” pungkas Fatrijanto. (*/igy)

Terpisah, Public Relation Manager Lion Air Group, Rama Ditya Handoko, mengaku telah menyampaikan isi surat edaran tersebut kepada para penumpang, baik melalui pengumuman suara, secara tertulis, maupun dalam bentuk digital. “Penumpang dilarang membawa powerbank untuk disimpan di tas atau koper dan masuk bagasi pesawat. Powerbank hanya boleh untuk penggunaan pribadi sebagai barang bawaan tangan selama penerbangan,” paparnya. Sebelumnya, Direktur Jenderal Perhubungan Uda-

ra Kemenhub, Agus Santoso, menyatakan bahwa penumpang yang membawa powerbank tidak diizinkan mengisi daya atau terhubung dengan perangkat elektronik

lain selama penerbangan. “Aturan kami buat untuk menyikapi peristiwa powerbank meledak dalam sebuah penerbangan di China, baru-baru ini. Meski belum

ada kejadian serupa di Indonesia, lewat surat edaran tersebut, kami berharap bisa mencegah hal yang sama terulang,” tegasnya. (kps/ antaranews)

Menhub Siap Carikan Solusi MENTERI Perhubungan, Budi Karya Sumadi, menjelaskan bahwa ketentuan tentang powerbank di dalam pesawat merupakan standar internasional. “Kami menuruti regulasi Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO). Kami tidak menambah, tidak mengurangi,”katanya di Jakarta, Selasa (13/3). Budi pun meminta kepada masyarakat un-

tuk memahaminya demi keselamatan penerbangan. Ia berjanji mencarikan solusi, semisal memasang fasilitas isi daya perangkat elektronik di pesawat. “Indonesia ingin setara dengan negara-negara yang memiliki tingkat keselamatan terbaik baik. Indonesia sudah mencapai tingkat keselamatan 55 dari sebelumnya 100 sekian,” ujarnya. (antaranews)


HOTLINE PUBLIC SERVICE 4 PEMBACA Tribun Jogja, sampaikan keluhan, juga usulan terkait pelayanan publik di sekitar Anda.

RABU PON 14 MARET 2018

Caranya ketik SMS dengan format: HPS (spasi) Isi keluhan, usulan atau pertanyaanlalu kirim ke

Meretas Situs Tetaplah Tindak Kejahatan KITA apresiasi terhadap kinerja Polri yang berhasil meringkus peretas (hacker) yang sudah beroperasi mengacakacak situs dari berbagai negara. Meretas adalah kejahatan, betapa pun hebatnya mereka. Kita tidak ingin sebuah keahlian dipakai untuk tindakan kriminal. Sepak terjang para peretas terbilang ‘hebat’. Menurut keterangan pihak Polri, mereka tergabung dalam ‘Surabaya Black Hat’, yang beranggotakan hingga 700 orang. Dari ratusan itu, tiga orang sudah ditangkap dengan tuduhan meretas 600 situs dari 40 negara. Mereka rata-rata berusia 21 tahun dengan masih berstatus mahasiswa IT di sebuah universitas di Surabaya. Termasuk yang diretas adalah situs milik pemerintahan Amerika Serikat. Akibat ini pula pihak penyidik Amerika Serikat turun tangan dengan memberi laporan kepada Polri. Di satu sisi kemampuan mereka di bidang teknologi informasi layak mendapatkan acungan jempol. Tidak semua orang mampu melakukannya. Bisa dikatakan saat ini dunia TI tidak bisa dilepaskan dari kehidupan sehari-hari, namun sebagian dari kita adalah pengguna. Tidak banyak orang yang bisa sampai tahu bahasa pemrogaman yang rumit. Walaupun peretas belum tentu juga bisa bahasa pemrograman namun cukup mempelajari tutorial yang banyak tersebar di dunia nyata maupun dunia maya. Keahlihan yang dipakai untuk melakukan kejahatan bagaimanapun harus berhadapan dengan hukum. Ini sebenarnya sama saja dengan orang yang ahli bela diri namun keahliannya dipakai untuk membunuh misalnya. Apalagi saat ini sudah ada Undang-undang yang mengatur tentang masalah IT, termasuk soal retas meretas. Atas perbuatannya, mereka akan dijerat dengan Pasal 30 jo 46 dan atau Pasal 29 jo 45B dan atau 32 Jo Pasal 48 UU RI No 19 Tahun 2016 tentang perubahan UU No 11 Tahun 2008 tentang ITE dengan ancaman hukumannya 8 tahun hingga 12 tahun penjara. Adanya upaya penegakan hukum yang keras diharapkan mampu mengurangi kegiatan yang merugikan orang lain, seperti para hacker ini. Bayangkan mereka bisa mendapatkan uang jutaan rupiah dengan melakukan ancaman kepada orang lain. Misalnya dengan mengancam akan mengacak-acak situs kalau tidak diberi imbalan, dengan bukti bahwa mereka bisa melakukan peretasan. Di dunia nyata ini adalah pemerasan. Berdasarkan data, Indonesia adalah negara asal peretas terbanyak di dunia. Indonesia menempati urutan pertama dengan presentase 38 persen, mengungguli Tiongkok yang hanya 33 persen, disusul Amerika Serikat 6,9 persen, Taiwan 2,5 persen, Turki 2,4 persen, India 2 persen, dan Rusia 1,7 persen. Data ini memperlihatkan bahwa banyak orang Indonesia yang paham soal IT. Alangkah baiknya kalau keahlian itu dipakai untuk mencari uang secara legal, tidak dengan cara-cara ilegal seperti meretas lalu mengancam pihak lain. (***)

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Ribut Raharjo MANAJER PRODUKSI REDAKSI: Ibnu Taufik Juwariyanto MANAJER LIPUTAN: Sulistiono EDITOR SENIOR: Setya Krisna Sumargo STAF REDAKSI: Herman Darmo, Setya Krisna Sumargo, Ibnu Taufik Juwariyanto, Baskoro Muncar, Sulistiono, Agus Wahyu Triwibowo, Iwan Al Khasni, Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah Hendy Kurniawan,Ikrob Didik Irawan, Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar, Obed Doni Ardianto, Muchamad Fatoni, Yoseph Hary Wibowo REPORTER: Siti Ariyanti, Rento Ari Nugroho, Gaya Lutfiyanti, Agung Ismiyanto, Yudha Kristiawan, Pradito Rida Pertana, Amalia Nurul Fathonaty, Hening Wasisto, Riezky Andhika Pradana, Victor Mahrizal, Hari Susmayanti, Hamim Thohari, Kurniatul Hidayah, Septiandri Mandariana, Ikrar Gilang Rabbani PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN: Panji Purnandaru, Santo Ari Handoko GUNUNGKIDUL: Rendika Feri Kurniawan KULONPROGO: Singgih Wahyu Nugraha BANTUL: Susilo Wahid Nugroho MAGELANG: Azka Ramadhan KLATEN: Angga Purnama TATA WAJAH & GRAFIS: Suluh Prasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo SEKRETARIAT REDAKSI: Fembri Nugroho BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360:GENERAL MANAGER: Febby Mahendra Putra NEWS PRODUCTION MANAGER: Ade Mayasanto NEWS MANAGER: Yuli Sulistiawan EXECUTIVE EDITOR: Ignatius Prayoga PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Agus Nugroho PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN: Rosa Dharmasari MANAJER IKLAN: Rosa Dharmasari MANAJER KEUANGAN: Ridwan Mulyatno MANAJER PSDM/UMUM: Edy Utama MANAJER SIRKULASI: Edy Utama MANAJER PROMOSI: Sunu Mahata MANAJER PERCETAKAN: Supriyono ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: BRI, A/N. PT Media Tribun Yogya : 002901001264304, Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.45.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 25.000/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

Jalan Jenderal Sudirman No 52 Yogyakarta

tribunjogja@gmail.com

082325485004

Kami akan mencarikan jawaban dan tanggapan dari pihak yang berkompeten di bidangnya. Misalnya tentang jalan rusak, pasar kumuh, layanan air, listrik, infrastruktur, administrasi kependudukan, tata kota, fasilitas publik dan lainnya. Mari jadikan daerah kita selangkah lebih baik.

Bisa juga melalui surat ke alamat,Redaksi HPS Tribun Jogja,

Atau bisa juga kirim email ke

wah kayaknya asyik juga nih kalo buka sampai malam, tapi ya harus disurvei dulu, lebih banyak manfaatnya atau malah banyak ruginya...

Bikin KIA Tak Dipungut Biaya

GRAFIS/FAUZIAHRAKHMAN

TRIBUN bagaimanakah proses pembuatan kartu identitas anak? Mohon pencerahannya.

mohonan kepada petugas pelayanan kecamatan. 3. Petugas pelayanan kecamatan memerika ulang kelengkapan dan kebenaran berkas/dokumen permohonan. 4. Jika berkas/dokumen permohonan tidak lengkap dan benar, maka permohonan akan ditolak dan berkas dikembalikan kepada pemohon untuk dilengkapi. 5. Jika berkas/dokumen permohonan lengkap dan benar, pemohon akan diberikan tanda bukti pengambilan. Selanjutnya permohonan akan diproses lebih lanjut sampai diterbitkan Kartu Identitas Anak (KIA). 6. Penyerahan dokumen asli KIA kepada pemohon, serta pengarsipan berkas formulir dan persyaratan oleh kecamatan. 7. Proses selesai. Jangka waktu penyelesaian maksimal 4 (empat) hari kerja, dan tidak dikenakan biaya atau gratis.(nto)

rahan dengan membawa berkas persyaratannya. 3. Penyerahan berkas persyaratan kepada petugas registra kelurahan. 4. Petugas registra kelurahan memeriksa kelengkapan dan kebenaran berkas/ dokumen permohonan. 5. Jika berkas/dokumen permohonan tidak lengkap dan benar, maka permohonan akan ditolak dan berkas dikembalikan kepada pemohon untuk dilengkapi. 6. Jika berkas/dokumen permohonan lengkap dan benar, maka permohonan akan diproses lebih lanjut dengan pengisian formulir permohonan sampai ditandatangani oleh Lurah, dan setelahnya berkas untuk dibawa ke kecamatan untuk proses selanjutnya. 7. Pengarsipan berkas formulir. 8. Proses selesai di kelurahan dan dilanjutkan ke kecamatan. Proses di kecamatan : 1. Pemohon datang ke kecamatan dengan membawa berkas permohonan lengkap dengan persyaratannya. 2. Penyerahan berkas per-

+6285626528XXX TERIMA kasih atas pertanyaan. Berikut kami jelaskan standar prosedur pelayanan untuk penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA). Persyaratan : 1. Pengantar RT/RW, 2. Formulir permohonan Kartu Identitas Anak (KIA), 3. Fotokopi kartu keluarga, 4. KIA lama bagi yang perpanjangan, 5. KIA yang rusak bagi yang penggantian karena rusak, 6. Surat keterangan kehilangan dari kepolisian bagi permohonan karena hilang, 7. Pas foto 3x4 1 lembar, warna latar disesuaikan dengan tahun lahir (merah: ganjil, biru: genap) bagi yang berusia 4 (empat) tahun ke atas. Proses di kelurahan : 1. Pemohon datang ke ketua RT/RW untuk meminta pengantar RT/RW. 2. Pemohon datang ke kelu-

kependudukan. jogjakota.go.id

Yogya, Sedayu, Wonosari Mati Lampu GUNA menjaga kelancaran pasokan ke tempat pelanggan serta mencegah gangguan padam, maka kami akan melaksanakan pemadaman aliran listrik sementara, pada Rabu, 14 Maret 2018 di waktu dan pekerjaan sebagai berikut :  Tujuan/Keperluan : Perluasan JTM & Pemasangan trafo guna layanan perubahan daya - Unit/Wilayah Kerja : Kota Yogakarta - Lokasi padam : Jl Taman siswa, Jl Tohpati, Nyutran, Mergangsan, Surokarsan, UII Tamsis, LP Wirogunan, Gg Manukberi, Joyonegaran dan sekitarnya - Waktu : 10.00 - 13.00 WIB  Tujuan/Keperluan : Perluasan JTM & trafo guna layanan perubahan daya - Unit/Wilayah Kerja : Kota Yogyakarta - Lokasi padam : Kp Suronatan, Notoprajan dan sekitarnya - Waktu : 09.00 - 12.00 WIB  Tujuan/Keperluan : Pemeliharaan dan pemotongan pohon dekat jaringan - Unit/Wilayah Kerja : Sedayu - Lokasi padam : Dn Pereng Dawe, Pr Bale Asri, Dn Jatisawit, Dn Jitengan, Dn Sembung, Pr Ciputra dan sekitarnya.

Gol A B O AB

WB PRC 13 79 96 115 112 118 18 30

TC 23 16 11 10

Gol A B O AB

WB 30 24 20 13

- Waktu : 13.00 - 16.00 WIB  Tujuan/Keperluan : Penyalaan feeder SMU 07, pemotongan jumper dan pemasangan recoser - Unit/Wilayah Kerja : Wonosari - Kab Gunungkidul - Lokasi padam : Dn. Budegan Wonosari, Dn. Kemorosari Piyaman, Ds. Karangtengah, Ds. Gari, Dn. Kajar Karangtengah, Dn. Kedung Karangtengah, Dn. Sidorejo Karangtengah, Dn. Gelung, Ds. Gatak Gari & Jl. MT Pontjodirjo Untuk itu kami mohon maaf kepada para pelanggan atas ketidak nyamanan ini, dan apabila pekerjaan selesai lebih awal, aliran listrik akan dinormalkan kembali tanpa pemberitahuan. Terima kasih.(nto) Humas dan Jaringan PT PLN (persero) Area Yogyakarta Jl. Gedongkuning No. 03 Banguntapan Bantul D.I.Yogyakarta Telp : (0274) 452200 (Office only) Fax : (0274) 452452 (Office only) Facebook : PLN 123 Twitter : @pln_123

Gol A B O AB

WB 0 0 0 0

PRC 40 30 19 21

TC 1 2 4 0

Gol A B O AB

WB 0 0 0 0

PRC 9 15 23 13

TC 0 0 0 0

Mewakafkan Tanah Belum Bersertifikat HALO, Tribun. Apa saja syarat untuk mewakafkan tanah yang belum bersertifikat? Terima kasih. +6282379433xxx BERIKUT syarat wakaf tanah yang belum bersertifikat: 1. Formulir permohonan yang sudah diisi dan ditandatangani pemohon atau kuasanya di atas materai cukup. 2. Surat kuasa apabila dikuasakan. 3. Fotokopi identitas pemohon/nadzir dan kuasa apabila dikuasakan, yang telah dicocokkan dengan aslinya oleh petugas loket. 4. Surat pengesahan nadzir. 5. Akta ikrar wakaf/surat ikrar wakaf. 6. Fotokopi SPPT PBB Tahun Berjalan yang telah dicocokkan dengan aslinya oleh petugas loket. 7. Sertifikat asli. 8. Fotokopi identitas wakaf yang telah dicocokkan dengan aslinya oleh petugas. 9. Pernyataan tenggang waktu wakaf. Jangka waktu pengurusan 98 hari untuk yang belum sertifikat, lima hari untuk yang bersertifikat. Proses tidak dipungut biaya. (nto) Kantor Pertanahan Kota Yogyakarta

SIM Keliling Hari Ini MASYARAKAT yang ingin memperpanjang SIM pada Rabu (14/3) dapat dilayani di Bus SIM Keliling yang dipusatkan di beberapa titik. Untuk di wilayah Kota Yogyakarta, Bus Sim Keliling ditempatkan di LPP Yogyakarta, dan Puro Pakualaman. Sementara di wilayah Bantul terdapat di Kantor Kelurahan Tamantirto Kasihan dan untuk wilayah Sleman, Bus SIM Keliling ditempatkan di Kan-

tor Kecamatan Godean. Adapun pelayanan perpanjangan SIM dibuka mulai pukul 09.00 hingga pukul 12.00. Selain Bus SIM keliling, perpanjangan juga dapat dilakukan di SIM Corner Ramai Mal, SIM Corner Jogja City Mal di mana kedua tempat ini membuka pelayanan dari pukul 10.00 - 15.00 WIB. Kompol Tupar Kasi SIM Ditlantas Polda DIY

Mencairkan Jaminan Hari Tua TRIBUN, saya mau tanya cara mencairkan JHT? Saya sudah satu tahun tak bekerja. Terima kasih. +6283471251xxx BERDASARKAN Permenaker 19/2015, Jaminan Hari Tua (JHT) bisa diambil begitu seseorang tak bekerja, baik karena meninggal dunia, cacat total, mencapai usia pensiun, maupun berhenti. JHT dapat diproses setelah melewati masa tunggu satu bulan, terhitung sejak tanggal surat pengunduran diri dari perusahaan diterbitkan. Adapun, pesyaratan yang harus disertakan untuk mengurus pencairan manfaat JHT adalah sebagai berikut: 1. Kartu BPJS Ketenagakerjaan 2. KTP dan KK. 3. Pengalaman kerja (surat berhenti kerja) 4. Buku rekening. (nto)

Gol A B O AB

Moch Triyono Kepala BPJS KetenagakerjaanDIY

WB 29 31 31 9

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

PRC PLMA 17 0 31 2

04:27 WIB 11:52 WIB 14:57 WIB 17:59 WIB 19:08 WIB

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

STASIUN BERANGKAT

Bogowonto

22.00 20.35 20.57 08.57 20.00 08.00 07.00 18.35 17.45 09.08

STASIUN BERANGKAT 17.10 Lempuyangan 15.30 Lempuyangan 14.30 Lempuyangan 18.00 Tugu

Malabar

11.25 21.28 00.30 20.08 08.08 23.32

STASIUN BERANGKAT 14.00 Lempuyangan 18.58 Lempuyangan

Logawa

Lempuyangan

14.34

Lempuyangan

01.12 01.05 03.32 06.45 16.30 08.55

Argowilis Sri Tanjung

STASIUN BERANGKAT Eks Tugu 16.02 Eko Lempuyangan 07.15

Krakatau

Lempuyangan

22.06

Malabar

Tugu Tugu Tugu Lempuyangan

02.06 07.30 20.45 01.35

Lempuyangan

07.45

17.00 05.30 09.10 12.15 18.00 07.35 09.57 11.05 14.45 20.15

07.15 10.40 14.00 19.40 05.15 09.25 12.10 13.00 16.10

05.15 16.10 05.50


JOGJA REGION SLEMAN-BANTUL

5

RABU PON 14 MARET 2018

SCS Tempat Baru Industri Kreatif Sleman

TRIBUN JOGJA/ PANJI PURNANDARU

KUMPULNYA KOMUNITAS - Diantara sudut Sleman Creative Space di Kompleks Taman Kuliner, Condongcatur, Selasa (13/3).

SLEMAN, TRIBUN - Masyarakat Kabupaten Sleman dikenal kreatif, karenanya bermacam komunitas dan industri kreatif tumbuh di kota tersebut. Untuk mewadahi hal tersebut, Kompleks Taman Kuliner, Condongcatur, Sleman diresmikan menjadi Sleman Creative Space (SCS), Selasa (13/3). Ketua Creative Sleman Communtiy yang juga pengelola Sleman Creatube Space, Susilo Dwi Murwanto menjelaskan, bahwa tempat ini terbuka bagi seluruh komunitas dan industri kreatif untuk berkreasi dan berjejaring. “Tercatat ada sekitar 69 anggota yang terdiri studio animasi, universitas, SMK, lembaga pelatihan, rumah produksi film, bioskop film, televisi lokal, dan studio animasi yang bergabung,” jelasnya. Ia mengatakan, bermacam fasilitas telah ada di tempat tersebut, semisal perangkat komputer, ruang pemutaran film, ruang diskusi, persewaan alat seperti kamera dan lensa juga ada. “Ada juga fasilitas editing film dan color gradien yang

biasanya teman-teman harus ke Jakarta dulu, kini di sini sudah ada fasilitasnya yang bisa dimanfaatkan,” sebutnya. Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sleman, Noor Hidayati menyebutkan, Sleman Creative Space berdiri karena kolaborasi berbagai bidang. Selain mendapatkan sumbangan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), Pemkab Sleman juga ikut andil berkolaborasi mewujudkan ruang bagi komunitas dan pelaku industri kreatif. “Tak hanya komunitas animasi, film, dan video saja, tapi juga komunitas yang lain, misalnya radio dan televisi juga berkembang,” jelas Noor Hayati. Hal itu diamini Sri kuncoro, perwakilan Radio Balai Budaya Minomartani. “Komunitas radio punya segmentasi tertentu. Misalnya saya fokus di kebudayaan, dengan adanya ruang kami berharap, dapat berjejaring sehingga dapat melakukan regenerasi,” ujarnya. (app)

Ekonomi Diduga Pemicu Talak Dodo  Ribuan Kasus Perceraian Ditangani Pengadilan Agama Kabupaten Sleman

224 Siswa MAN 3 Bantul Outbond di Pulesari

BANTUL - Pelepasan Kepala MAN 3 Bantul yang telah berlangsung awal bulan lalu, menandakan telah berpindahnya tugas kepala madrasah ke MAN 2 Sleman. Seiring kepindahan tersebut, kepala madrasah yang ditugaskan Kementerian Agama Kanwil DIY untuk mengganti adalah Drs In Amullah MA, sebelumnya kepala MAN 2 Yogyakarta. Mengawali tugas pertamanya In Amullah memberikan sambutan dan melepas peserta Outbond kelas XII MAN 3 Bantul di lapangan upacara madrasah, pekan lalu. Menurut Wakabid Kesiswaan, Mulyantara SPd menyampaikan, outbond digelar di lokasi Desa Wisata Pulesari Turi Sleman. Mulyantara mengatakan, outbond ini untuk memberikan penyegaran siswa, setelah menjalani try out dan ujian praktik. “Outbond ini juga diharapkan menjadi perekat hubungan antarsiswa, sehingga mereka merasa aman, nyaman dan percaya diri menghadapi ujian yang akan dijalani,” ungkapnya. (sus/*)

Tingkat keruwetan perkara ini sangat menentukan. Contoh awalnya hanya perceraian, tapi ditengah-tengah sidang, masuk tuntutan gonogini dari tergugat. Yang saya cermati dan amati demikian. dan 1.162 cerai gugat. Pada 2017 terjadi kenaikan perkara cerai yaitu 602 cerai talak dan 1.375 cerai gugat. Panitera Pengadilan Agama Kelas 1A Sleman, Suhartadi menjelaskan, tingginya angka perceraian di Sleman, tak lain karena faktor perubahan zaman. Menurutnya, tuntutan hidup zaman sekarang ini lebih meningkat.

KASUS PERCERAIAN 2 TAHUN TERAKHIR - Pada 2016, total dikabulkan 440 cerai talak dan 1.076 cerai gugat. - Pada 2017 total terdapat 409 cerai talak yang dikabulkan dan 1.012 cerai gugat yang dikabulkan.

2017 2016

BANTUL - Pemilik warung angkringan yang biasa buka di kompleks Kecamatan Sedayu, Bantul harus gigit jari, setelah sebuah tabung gas pink (5 kg) miliknya raib dibawa maling. Kejadian hilangnya tabung gas di kompleks kecamatan ini diduga terjadi pada Senin (12/3) malam. Pemilik warung akringan bernama Budiyanto. Lokasi warung sendiri tepat berada di sudut kantor kecamatan. Sementra tabung gas disimpan d sebuah ruangan di kompleks kantor kecamatan bersama tabung gas lain yang berukukuran 3 kg. “Malam itu sedang ada pesanan kopi, anak saya mau merebus air pakai bahan bakar gas yang disimpan. Tapi, ternyata tabung gas sudah tak ada di ruang penyimpanan. Sepertinya diambil orang dalam, karena ia tahu cara membuka kunci rahasia tanpa merusak pintu,” kata Budiyanto menduga. Kerugian akibat peristiwa ini sekitar Rp300 ribu. Sementara pihak Kecamatan Sedayu menyesalkan masalah ini, karena terjadi di lingkup kompleks kecamatan. Pada Selasa (13/3) siang, pihak kecamatan melaporkan kaus pencurian ini ke Polsek Sedayu. “Cukup prihatin dengan kasus ini, meski sebuah tabung gas, tentu sangat berarti bagi si pemilik. Sementara ini ditangani Polsek Sedayu dan kami dari kecamatan siap bekerjasama dalam upaya pengusutan kasus ini, supaya pelaku bisa segera ditangkap,” kata Camat Sedayu, Fauzan. (sus)

jadi persoalan lain. “Beli rumah di sini mahal, kecuali punya warisan. Itu yang kadang belum dimengerti,” tuturnya. Karena persoalan itu, perselisihan berungkali terjadi diantara pasangan suami istri itu. Kasus yang dialami Dodo hanya segelintir penyebab ribuan kasus perceraian yang kini masuk Pengadilan Agama A1 Sleman. Diketahui, tingkat perceraian di Kabupaten Sleman tergolong tinggi. Pada 2017 total terdapat 409 cerai talak yang dikabulkan dan 1.012 cerai gugat yang dikabulkan. Sementara pada 2016, total dikabulkan 440 cerai talak dan 1.076 cerai gugat. Meski terdapat penurunan cerai yang dikabulkan, jumlah perkara cerai yang diproses Pengadilan Agama Kelas 1A Sleman meningkat dua tahun ini. Pada 2016, terdapat 496 perkara cerai talak

440

CERAI TALAK

1.076

CERAI GUGAT 409

CERAI TALAK

1.012

CERAI GUGAT

PERBANDINGAN PERKARA CERAI 2 TAHUN TERAKHIR - Pada 2016, terdapat 496 perkara cerai talak dan 1.162 cerai gugat. - Pada 2017, terdapat 602 cerai talak dan 1.375 cerai gugat.

2017 2016

Tabung Gas Elpiji Milik Budi Raib

SLEMAN, TRIBUN - Mempertahankan biduk rumah tangga ternyata tak semudah yang dibayangkan. Beberapa masalah seringkali muncul, ketika pasangan suami istri bersatu dalam satu atap. Hal tersebut setidaknya dirasakan Dodo, warga asli Jawa Tengah yang kini tinggal di Sleman. Menikah dengan perempuan asal Sleman, sekitar sembilan tahun lalu, kini pernikahan keduanya berada di ujung tanduk. Faktor ekonomi ditengarai menjadi pemicunya. “Secara agama saya sudah talak. Secara hukum saya sedang konsultasi dulu,” ujar pria kelahiran Jawa Tengah 34 tahun silam, Selasa (13/3). Ia mengatakan, sebenarnya untuk memenuhi kehidupan sehari-hari bersama keluarga kecilnya (memiliki satu anak), gaji Dodo sebagai karyawan swasta sudahlah cukup. Hanya saja, kebutuhan lain semisal rumah men-

CERAI TALAK

496

CERAI GUGAT CERAI TALAK

1.162 602 1.375

CERAI GUGAT

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

“Mendominasi karena ketidakharmonisan. Itu sangat luas, bisa saja perbedaan pola pikir dan karakter. Justru penyebab tertinggi adalah tuntutan kehidupan. Hidup sekarang lebih kompleks tak seserdehana zaman dahulu,” jelasnya, Selasa (13/3). Ia mencontohnya, anak main gadget sehingga membuat pengeluaran keluarga menjadi boros. Lantaran tak ada komunikasi yang baik diantara kedua orangtua, mereka saling menyalahkan dan berakibat pertengkaran keluarga. Tak adanya kesadaran diri diantara pasangan suami istri terjadilah ketidakharmonisan dalam keluarga. Tak jarang karena hal itu menyebabkan munculnya kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). “Biasanya KDRT terjadi karena dipicu pertengkaran dan jarang dimunculkan di persidangan. Itu luapan emosi dari faktor tadi,” tandasnya. Ributkan Gono-Gini Suhartadi menambahkan, banyaknya perkara

perceraian yang belum diputuskan karena masih alotnya penbahasan harta gono-gini oleh penggugat dan tergugat. “Tingkat keruwetan perkara ini sangat menentukan. Contoh awalnya hanya perceraian, tapi ditengah-tengah sidang, masuk tuntutan gonogini dari tergugat. Yang saya cermati dan amati demikian,” jelas Suhartadi kepada Tribun Jogja di kantornya, Selasa (13/3). Suhartadi menjelaskan, meski pihaknha belum merinci beberapa persen kasus sengketa harta gono-gini yang terjadi, pihaknya dapat memastikan kecenderungan itu selalu tinggi di Sleman. Hal tersebut berbanding jauh dengan daerah-daerah lain. Tingginya gugatan harta gono-gini tersebut disinyalir lantaran faktor pendidikan masyarakat dan juga orang pendatang. “Di Sleman kan banyak perguruan tinggi dan pendatang. Faktor tersebutlah yang menyebabkan gugatan harta gono-gini meningkat,” tuturnya. (app)

Angka KDRT Masih Tinggi SEPANJANG 2017, sebanyak 471 kasus kekerasan pada perempuan dan anak terjadi di Kabupaten Sleman. Dari jumlah tersebut rinciannya, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) sebanyak 298 kasus. Disusul non KDRT atau yang terjadi di lingkungan kerja maupun tempat umum sebanyak 173 kasus. Sehingga, total ada 471 kasus kekerasan pada perempuan dan anak. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB), Mafilindati Nuraini mengatakan, bahwa pihaknya terus melakukan upaya promotif preventif untuk menurunkan angka kekerasan pada perempuan dan anak, sehingga menekan angka kasus perceraian. “Kita rutin lakukan pembekalan kepada kader PKDRT agar lebih kompeten menjadi pendamping. Memberikan penanganan, upaya pendampingan kalau perlu (ada kasus) langsung dilaporkan ke UPT P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak),” tegasnya. (app)

PDAM Sleman Mulai Gencar Sosialisasikan Air Minum Daxu

Sarjono Rasakan Segarnya Air Mineral Dari Kaliurang Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Sleman mengelar sosialisasi air minum dalam kemasan bernama Dari Air Kaliurang, yang disingkat Daxu, kepada Kepala SKPD, Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Sleman di Hotel Grand Sarina Vidi, Selasa (13/3).

K

EPALA Desa Sendangtirto, Sarjono, yang hadir pada sosialisi tersebut berkesempatan mencicipi Daxu. Sarjono mengakui, bahwa rasa dari Daxu lebis segar dari air minum kemasan yang ada di pasaran selama ini.

“Ini saya baru pertama kali coba Daxu. Setelah minum Daxu ternyata rasanya lebih segar, ini lebih jernih,” ujar Sarjono. Begitu pun Yanti, perwakilan Dinas Pertanahan dan Tata Ruang (Dispertaru) Sleman yang mengakui, ke-

unggulan rasa Daxu. Meski begitu, sejumlah undangan yang hadir berharap, agar jangkauan pasar Daxu lebih luas. “Rasanya lebih enteng dan masuk tenggorokan,” jelas Yanti. Direktur PDAM Kabupaten Sleman, Dwi Nurwanta menjelaskan, acara sosialisasi ini tak lain agar Daxu lebih dikenal lebih luas oleh SKPD, camat dan kepala desa di Kabupaten Sleman. Sehingga, diharapkan kedepan pihak-pihak tersebut

dapat menggunakan Daxu di setiap kegiatan mereka. “Saya mengimbau kepada dinas, kecamatan, desa, dan masyarakat untuk beli produk lokal kita, sumber daya kita. Kita manfaatkan untuk kita juga,” jelas Dwi. PDAM Sleman mampu memproduksi antara 25.000 sampai 30.000 dus per hari. Sementara ini, hasil produksi tersebut diprioritaskan untuk kebutuhan internal di Pemerintahan Kabupaten Sleman. Meski begitu, PDAM mulai

merintis memasarkan Daxu kepada masyarakat luas. Dwi mengakui, saat ini Daxu baru bisa dibeli di kantor PDAM. Kedepan, Daxu bisa didapatkan di agen-agen yang telah ditentukan. Harga Daxu 240 ml dijual seharga Rp20 ribu per dus isi 48 per dus. Ukuran 330ml dijual Rp28 ribu berisi 24 botol. Lalu, 660 ml dijual seharga Rp32 ribu berisi 24 botol. Ukuran 1500ml dihargai Rp32 ribu isi 12 botol. (afriansyah panji purnandaru)

PRODUK LOKAL

TRIBUN JOGJA/ PANJI PURNANDARU

- PDAM Sleman mengelar sosialisasi air minum dalam kemasan Daxu kepada Kepala SKPD, Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Sleman di Grand Sarina Vidi, Selasa (13/3).


JOGJA REGION KULONPROGO-GUNUNGKIDUL

6

RABU PON 14 MARET 2018

Tsunami Pernah Terjang Gunungkidul 640 Tahun Silam GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Tim Peneliti Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral berhasil menguak bukti keberadaan tsunami yang terjadi sekitar 640 tahun lalu, di kawasan pesisir selatan Gunungkidul. Adanya tsunami besar yang menerjang kawasan pesisir selatan Gunungkidul ratusan tahun lalu tersebut, dibuktikan dengan temuan endapan tsunami di sejumlah lokasi pantai di pesisir Gunungkidul. Material berupa pasir putih dan mengendap sedalam 1-2 meter dibawah permukaan tanah itu merupakan material dari daerah lain yang dibawa gelombang tsunami. “Endapan tsunami terkubur di dalam lapisan tanah,” ujar Ketua Tim Penyelidikan Endapan Tsunami di Gunungkidul, Imun Maemunah, Selasa (13/3). Dikatakan, material tersebut diperkirakan dibawa gelombang tsunami, lalu mengendap dan tertumpuk lapisan tanah selama 640 tahun. Waktu kejadian tersebut dihitung dari perhitungan berdasar laju terbentuknya lapisan tanah sebesar dua milimeter per tahun. Misal yang ditemukan di Pan-

tai Ngrawe, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari. Material endapan tsunami ditemukan di kedalaman 128 sentimeter dari jarak 25 meter dari bibir pantai. “Sesuai perhitungan berdasar laju, terbentuknya lapisan tanah sebesar dua milimeter per tahun, diperkirakan material tsunami di Pantai Ngrawe sudah ada sejak 640 tahun silam,” ujar Imun. Imun mengatakan, pihaknya sudah melakukan penggalian dan mengumpulkan sampel endapan tsunami di sejumlah lokasi pantai, semisal di Pantai Ngrawe, Watukodok, Krakal, Kukup, Baron, Slili dan Sepanjang. “Sebelumnya, kami telah melakukan pemetaan di kawasan tersebut. Lokasi ini dipilih karena dianggap sebagai wilayah yang terdampak tsunami pasa masa lalu, karena langsung menghadap laut dan tak tertutup tebing,” ujarnya. Ia menambahkan, sampel yang sudah dikumpulkan akan dibawa ke Australia untuk kepastian umur endapan tsunami dan waktu kejadian tsunami. “Hasilnya ini akan diuji di laboratirum dan ditentukan umurnya dengan metode dating,” tuturnya. (rfk)

Tinggal Tunggu Pengadilan

LINIMASA PENOLAKAN PEMBANGUNAN BANDARA NYIA 2011: Kabar rencana pembangunan bandara di Kulonprogo sebagai pengganti bandara Adisucipto sudah santer bergaung dan mulai menunjukkan perkembangan signifikan di kalangan eksekutif. 2012: Wahana Tri Tunggal (WTT) lahir dari kegelisahan ratusan warga enam desa yang bakal terdampak pembangunan bandara tersebut. 2013: Sepanjang tahun ini, WTT beberapa kali melakukan aksi penolakan. Diantaranya memblokir Jalan Diponegoro (selatan Jalan Daendels), aksi cabut patok koordinat calon lokasi bandara baru, dan pasang spanduk kecaman dan penolakan proyek tersebut. Pada November, Izin Penetapan Lokasi (IPL) pembangunan bandara itu diterbitkan Kementerian Perhubungan. 2014: WTT menyebar selebaran penolakan di Jalan Daendels, demonstrasi ke kantor Camat Temon dan Kepala Desa Glagah. Aksi berlanjut pada bulan-bulan berikutnya, misalnya pemblokiran Jalan Daendels, mendatangi Kepatihan, hingga mendatangi Balai Desa Glagah saat berlangsung sosialisasi pembangunan bandara. Merasa tak turut diundang, WTT menyegel balai desa dan berujung penahanan pentolan organisasi warga itu oleh polisi. 2015: Berbagai aksi demo WTT terus berlanjut dan bahkan berujung bentrok ketika berlangsung pematokan koordinat lahan pembangunan bandara.

MENAGIH

TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI K

BUKTI TSUNAMI - Tim peneliti Badan Geologi PVMBG menggali tanah di Pantai Ngrawe, Kemadang, Tanjungsari, Gunungkidul, Selasa (13/3).

 Sultan Tak Mau Ambil Pusing Urusan Lahan Bandara

2016: Pembebasan lahan pembangunan bandara beserta pembayaran ganti ruginya mulai dilakukan. 2017: Babat alas pembangunan bandara NYIA oleh Presiden Joko Widodo pada Januari. Tak lama kemudian, WTT berubah pendirian dan menyatakan merelakan tanahnya dipakai untuk pembangunan bandara. Sebagian anggotanya yang tetap bertahan menolak, lalu bergabung sebagai kelompok baru bernama Paguyuban Warga Penolak Penggusuran Kulonprogo (PWPP-KP). Pada Desember, berlangsung pembersihan lahan oleh PT Angkasa Pura I meskipun masih ada puluhan kepala keluarga yang menolak tanahnya dibebaskan. 2018: Pada Januari, berlangsung beberapa kali bentrok antara warga PWPP-KP yang didampingi para aktivis solidaritas penolakan Bandara NYIA dengan aparat kepolisian yang GRAFIS/FAUZIRAKHMAN mengamankan jalannya land clearing. Puluhan KK dari warga penolak bandara ini hingga kini masih bertahan di rumah masing-masing yang tercakup dalam pagar lahan area pembangunan bandara.

KULONPROGO, TRIBUN - Gubernur DIY, Sultan HB X, enggan ambil pusing terkait masih adanya sebagian warga yang menolak pembangunan bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA) di Temon. Menurutnya, persoalan itu akan rampung dengan sendirinya melalui meja pengadilan. Sultan mengatakan, secara umum urusan pembebasan lahan sudah terselesaikan dan warga pemiliknya sudah diberi ganti rugi. Ia tak memungkiri, ada sebagian lahan tersisa belum tuntas diakuisi-

TRIBUN JOGJA/SINGGIH WAHYU NUGRAHA

- Warga eks WTT mendatangi kantor Help Desk menanyakan diskresi penggantian ganti rugi, Selasa (13/3).

Warga Eks WTT Ancam Gelar Aksi Lagi MANTAN warga penolak pembangunan bandara NYIA dari kelompok Wahana Tri Tunggal (WTT) mengancam menggelar aksi lagi, apabila nasib permohonan diskresi pemberian ganti rugi asetnya terus terkatung-katung. Warga berharap, dana kompensasi itu bisa segera mereka kantongi, sebelum masa berlaku Izin Penetapan Lokasi (IPL) pembangunan bandara berakhir April nanti. Hal itu disampaikan warga setelah beberapa diantaranya menyambangi kantor Help Desk Pembangunan NYIA di Palihan, Selasa (13/3). Seorang warga eks WTT, Andung Sumulyo mengatakan, AP I, pemerintah dan para pemangku kepentingan pembangunan bandara itu mendorong warga untuk menjalani penilaian ulang aset bangunan, tanam tumbuh, dan sarana pendukung lain (SPL) terdam-

pak proyek. Namun, sekian waktu setelah warga bekas penolak itu merelakan tanahnya dinilai, tak juga kunjung didapatkan kepastian atas permohonan diskresi. Meski sudah menjalankan asas demokrasi dalam proses tersebut, warga merasa belum mendapatkan keadilan dan kemanusiaan dari pihak terkait. “Padahal, deadline IPL 30-31 (Maret) harus sudah selesai semua (persoalan pengadaan lahan). Kalau sampai batas waktu itu belum juga ada keputusan, kami akan gelar aksi lagi. Pasang spanduk atau apa, mengingatkan bahwa banyak bidang yang belum terbayarkan,” kata Andung. Saat ini, masih ada 99 bidang aset dengan bangunan dan tanam tumbuh diatasnya milik warga eks WTT. (ing)

an untuk beraktivitas. “Sebetulnya warga sudah berupaya membrsihkan material jalan, namun tanahnya terus bergerak. Bahkan, sudah mengenai teras rumah warga dibawahnya,” kata Dukuh Karanggede, Suparno, Selasa (13/3). Mereka khawatir, longsor terjadi lagi lantaran rekahan tanah semakin menganga lebar dan cenderung masih ada pergerakan tanah. “Sementara kami masih tinggal di sini, tapi kalau hujan deras lagi, mungkin mengungsi ke tempat saudara yang lebih aman. Jarak rumah dengan tanah ambles hanya 50 sentimeter,” jelas seorang warga, Rusmini. (ing)

STORY HIGHLIGHT  Gubernur DIY, Sultan

HB X, enggan ambil pusing terkait masih adanya sebagian warga yang menolak pembangunan bandara NYIA di Temon.  Sultan mengatakan, secara umum urusan pembebasan lahan sudah terselesaikan dan warga sudah diberi ganti rugi.  Bupati Kulonprogo, Hasto wardoyo mengatakan, upaya penyelesailan perkara pembebasan lahan di pengadilan tak hanya berlaku bagi warga yang menolak. operasi pada 2019 nanti. Operasional bandara tahun depan, menurutnya, tak berarti pembangunan fisiknya harus seratus persen selesai, namun sudah bisa digunakan untuk terbang landas pesawat. “Perkara sudah bisa angkut penumpang atau belum, itu persoalan lain. Terpenting operasionalnya berjalan,” ucap Sultan sembari menambahkan, bahwa sebagian bidang Jalur Jalan

Lintas Selatan (JJLS) di area pembangunan bandara akan ditutup, karena bakal dibangun terminal penumpang bandara. Yakin Selesai Persuasif Bupati Kulonprogo, Hasto wardoyo mengatakan, upaya penyelesailan perkara pembebasan lahan di pengadilan tak hanya berlaku bagi warga yang menolak. Namun, juga pemilik tanah yang keberatan dengan nilai ganti ruginya. Warga bersangkutan bisa mengajukan gugatan di pengadilan dan selanjutnya akan dibayar pemrakarsa pembangunan bandara, apabila gugatan itu dikabulkan. Hasto meyakini, permasalahan pengadaan lahan itu akan selesai secara persuasif dan tanpa pemaksaan. Berkaca pada proyek pembangunan flyover Jombor di Sleman, warga yang semula menolak tanahnya dibebaskan pada akhirnya justru merelakan, karena merasa tanahnya tak fungsional lagi setelah sekelilingnya dibangun jembatan. Disinggung soal warga yang masih menolak danmenggelar aksi tanam pohon, Hasto melihat sudah di luar koridor dan sekadar unjuk rasa belaka. (ing)

Warga Tak Pedulikan Penutupan Jalan SEBAGIAN bidang jalan Daendels atau JJLS di wilayah Desa Palihan dan Glagah yang masuk cakupan IPL pembangunan NYIA bakal segera ditutup. Hal ini menyusul semakin masifnya pekerjaan pembangunan fisik bandara tersebut. Sultan HB X menyebut ada sekitar 700 meter bidang jalan tersebut yang turut terdampak pembangunan. Selanjutnya, badan jalan akan dibuat menjadi underpass di bawah area terminal penumpang. Atas hal ini, warga dari kelompok penolak bandara mengaku tak peduli dan sama sekali tak memusingkannya. Meski mereka masih bertahan tingal di lahan masing-masing yang

Tanah Longsor Ancam Lima KK di Girimulyo KULONPROGO - Tanah longsor terjadi lagi di Girimulyo, Senin (12/3) malam. Setidaknya lima kepala keluarga (KK) di Pedukuhan Karanggede, Desa Jatimulyo terancam akibat peristiwa itu. Longsor ini diketahui merupakan susulan kejadian sebelumnya pada 7 Maret. Hujan deras mengguyur pada Senin malam, hingga tanah longsor lagi dengan panjang rekahan 50 meter dan lebar 30 meter serta ketinggian 25 meter. Akses jalan bagi warga Jatimulyo dan Desa Giripurwo pun terputus, karena tertimbun material longsoran. Warga terpaksa memutar melalui wilayah Ngesong dan Jonggrang-

si. “Yang lain kan tinggal menunggu pengadilan saja,” jelas Sultan di Pengasih, Senin (12/3). Diketahui, sebagian bidang lahan untuk pembangunan bandara tersebut dibebaskan dengan pemberian ganti rugi melalui konsinyasi di pengadilan. Saat ini, masih ada beberapa bidang lahan masih proses sidang. Sultan menegaskan, walaupun ada warga yang bersikeras menolak tanahnya dibebaskan untuk proyek besar tersebut, hak kepemilikannya bisa saja dicabut pengadilan. Dalam hal ini, keputusan pengadilan melalui penetapan konsinyasi atas pembebasan lahan itu punya kekuatan hukum untuk mencabut sertifikat kepemilikan tanah dari warga bersangkutan. Selanjutnya, tanah tersebut secara resmi menjadi milik negara dan digunakan untuk program pembangunan. “Ya nanti diganti rugi, tapi kan sekarang (proses) masih di pengadilan. Haknya bisa dicabut dan statusnya jadi tanah negara,” imbuhnya. Ia juga memastikan, bahwa proses pembangunan NYIA tetap berjalan sesuai rencana dan sanggup ber-

TRIBUN JOGJA/SINGGIH WAHYU N

ANCAMAN - Kejadian tanah longsor yang ter-

jadi di Girimulyo, Senin (12/3) malam.

juga terdapat di dalam area IPL. Para warga itu mengaku, penutupan jalan itu tak membuat mereka kehilangan ruang gerak. “Kami masih tetap leluasa dan banyak jalan yang bisa dilalui. Kami mau ke sawah dan tegalan pun tetap ada jalan. Kalau itu jalan umum, kenapa kok mau ditutup? Apa masalahnya?” kata seorang warga penolak dari Bapangan, Desa Glagah, Tuginah. Ia menegaskan, saat ini tinggal di lahan sendiri yang merupakan warisan orangtuanya dan akan dipertahankannya sampai kapanpun. Tuginah merasa, tak ada alasan kuat bagi pihak tertentu untuk merampas tanahnya itu. (ing)

Kesadaran Laporkan SPT Tahunan Masih Rendah GUNUNGKIDUL - Tingkat kesadaran masyarakat Gunungkidul dalam pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan Pajak (SPT) dinilai masih rendah. Hal ini terlihat jumlah prosentase masyarakat yang melaporkan SPT, yang bahkan dibawah 50 persen. Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Gunungkidul, Taufiq mengatakan, wajib pajak (WP) yang melaporkan SPT tahunan hanya 44 persen dari target sebesar 85 persen. Jumlah ini, katanya, menggambarkan tingkat kesadaran masyarakat dalam pelaporan SPT yang masih rendah. “Angka ini masih jauh dibawah target kami, yakni 85 persen. Ini menjadi gambar-

an bagaimana tingkat kepatuhan masyarakat Gunungkidul dalam melaporkan SPT,” ujar Taufiq. Taufiq mengatakan, pihaknya pun terpaksa mengenakan denda terhadap para WP yang bandel. Untuk WP pribadi yang tak melaporkan SPT, sanksi berupa denda sebesar Rp100ribu, sementara WP badan Rp1 juta. “Kami sudah memberikan sanksi kepada mereka yang tak melaporkan SPT. Untuk WP pribadi masih banyak, tetapi WP badan hanya sebesar 1 persen,” ujarnya. Ia mengatakan, masih ada waktu hingga 31 Maret 2018 (WP perseorangan), sedang WP Badan hingga 30 April 2018. (cr1)


JATENG SQUARE 7

RABU PON 14 MARET 2018

PELATNAS

-Sejumlah atlet Pelatnas Asian Para Games berlatih fisik di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Selasa (13/3). Pemerintah optimistis atlet-atlet Indonesia mampu meraih target gelar sepuluh besar pada Asian Para Games 2018 di Jakarta pada Oktober 2018 mendatang.

Menpora Cek Kesiapan Atlet Asian Para Games SOLO, TRIBUN - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menemui secara langsung atlet-atlet Asian Para Games 2018 yang tengah menjalani Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) di Solo. Imam menemui para atlet di sela-sela latihan pagi di Stadion Sriwedari Solo, Selasa (13/3). Ia didampingi Ketua Umum National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Senny Marbun.

Menpora mendatangi atlet judo, basket, dan atletik. Menteri kemudian menanyakan kesiapan dan kendala yang dihadapi selama Pelatnas. “Bagaimana Pelatnasnya? Fasilitas bagaimana? Lapangan dan sebagainya, silakan sampaikan ke saya mumpung ketemu langsung,” kata dia. Mayoritas kendala yang dihadapi para atlet adalah belum siapnya beberapa per-

alatan. Seperti judo yang belum memiliki seragam tanding. Kemudian basket yang belum memiliki kursi roda yang sesuai standar. “Kalau dicek langsung seperti ini kan ketahuan apa yang masih kurang,” kata dia. “Nanti biar diurus sama Pak Senny,” jelasnya. Di sisi lain, Menpora meminta agar para atlet untuk berlatih dengan giat agar bisa mengharumkan nama bangsa.(Tribun Solo) ANTARA FOTO/MAULANA SURYA

Siswando Khawatir Ujian Terganggu Bengawan Solo Travel Mart Bidik Rp3 M SOLO- Pemkot Solo akan menggelar Bengawan Solo Travel Mart (BTM) selama tiga hari. Penyelenggaraan akan dimulai pada 16-18 Maret 2018. Ketua Panitia BTM 2018, Diah Ratna Heriyati saat menggelar jumpa pers di Kantor Dinas Pariwisata Solo, Selasa (13/3) memaparkan target transaksi di event ini sebesar Rp3 miliar. Pihaknya optimis target transaksi ini bisa tercapai. “Dari pemerintah mengagendakan event ini di awal tahun sebagai kesempatan rencanakan program agar para wisawatan melakukan kunjungan ke Kota Solo,” katanya.

Menurut perwakilan Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata (Asita) Solo ini, event BTM akan berjalan sukses hingga memberi kontribusi besar terhadap Kota Solo. Diah pun mengatakan, konsep acara tersebut adalah penggabungan antara family trip atau liburan keluarga dan juga travel exchange. “Di sini kami mengundang buyer yang di antaranya dari travel agent, corporate, dan pemerintahan. Saat ini dari data mutakhir, yang sudah teregistrasi sebanyak 80 buyer,” jelasnya. Ia menjelaskan bila para buyer ini bakal diajak ke sejumlah tempat wisata yang ada di Solo, Boyolali hingga Klaten. (ahm)

Ribka Cimetta Simanjuntak

Sempat Frustasi Nganggur GENAP tiga bulan ini, Ribka Cimetta Simanjuntak bekerja sebagai public ralation di Gumaya Hotel Semarang. Ia begitu menikmati, setelah enam bulan sempat dibuat frustasi karena setelah lulus dari bangku kuliah tak kunjung mendapatkan panggilan kerja. “Ternyata benar kata orang, jaman sekarang susah banget cari kerja,” kata pemilik akun Instagram @rcimetta, saat ditemui di Hotel Gumaya Semarang. Puluhan lamaran kerja disebar Meta, demikian sapaan akrab Ribka Cimetta Simanjuntak ke berbagai perusahaan. Namun tak ada satu pun yang nyantol, hingga akhirnya seorang temannya menyarankan untuk melamar di hotel tempat kini ia kerja. Awalnya Meta ragu bekerja di Semarang. Setalah lulus dari Fa-

kultas Hubungan Internasional Undip ia memiliki angan-angan bekerja di luar Semarang. Alasanya, karena ingin mencari pengalaman serta relasi pertemanan baru. “Tapi nasib membawa saya tetap bertahan di Kota Semarang, ya dinikmati dulu saja kerja disini sambil nyari pengalaman,” katanya. Kini Meta sangat menikmati pekerjaannya setelah penantian panjang. (Tribun Jateng/ her)

 Dampak Rekayasa Lalin Proyek Overpass Solo SOLO, TRIBUN - Kepadatan arus kendaraan telah terjadi sejak 2 hari penerapan uji coba overpass Manahan, Selasa (13/3). Hal tersebut dikawatirkan sejumlah tenaga pendidik yang sekolahnya berada sekitar kawasan terdampak overpass. Salah satunya adalah justru pada pelaksanaan ujian pada April mendatang. Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) SMPN 1 Solo, Siswando mengatakan ujian akhir sekolah untuk siswa kelas XI dijadwalkan pada 9-16 April 2018. Seperti biasanya, distribusi soal akan diturunkan disetiap rayon masing-masing sekolah sekitar pukul 06.00 WIB. Setelah itu, masing-masing sekolah dalam rayon tersebut harus mengambil di sekolah yang ditunjuk. “Kalau kami biasanya ambil di SMPN 15 Solo,” katanya Selasa (13/3) siang. “Jadi perlu waktu untuk kepastian pengambilan soal ujian dengan jarak tempuh yang bisa diperkirakan terlebih dulu,” katanya. Artinya, satu-satunya rute yang paling dekat untuk menuju ke SMPN 15 Solo adalah dengan melewati kawasan Pasar Nongko. Pasar Nongko sendiri kini jadi wilayah terpadat pascapenutupan perlintasan sebidang kereta api Manahan. Opsi lainnya, adalah melalui Jl Sam Ratulangi yang kemudian lewat Jl Slamet Riyadi

OVERPASS MANAHAN

 Kepadatan arus ken-

daraan telah terjadi sejak 2 hari penerapan uji coba overpass Manahan  Sekolah yang berada sekitar kawasan terdampak overpass khawatir proyek ganggu ujian  Akibat rekayasa lalin dimungkinkan jarak tempuh untuk pengambilan soal lebih jauh untuk menuju SMPN 15 Solo. “Ini harus kami pertimbangkan jalur mana yang paling efisien. Ini belum dibahas ditingkat dinas, kami harap segera ada solusinya,” katanya. Sementara soal ujian nasional, pihak sekolah mengaku tak khawatir mengingat sistem yang digunakan berbasis komputer. “Soal UNBK kami tidam kawatir karena semuanya sudah lewat komputer. Jadi yang menunggu kejelasan adalah tek-

UJI COBA LALIN

TRIBUN SOLO.COM/CHRYSHNA PRADIPHA

-Jalan Dr Moewardi disekat saat uji coba MRLL Overpass Manahan, Solo, Senin (12/3) siang.

nik pendistribusian soal UAS saja,” katanya. Rekayasa lalin Adapun simulasi rekayasa lalulintas terkait pembangunan Overpass Manahan Solo memasuki hari kedua. Dishub Solo bersama pihak terkait pun telah mengevaluasi beberapa hal, agar simulasi yang akan berakhir hingga 19 Maret 2018 dan langsung dilanjut pengerjaan overpass selama 8 bulan ke depan semakin maksimal. Di antaranya Dishub Solo yang telah memasang 300 lebih rambu.

Begitu ungkap Kepala Dishub Solo, Hari Prihatno usai rapat koordinasi bersama Satlantas Polresta Solo, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Solo hingga instansi di Kantor Dishub Solo, Selasa (13/3). Hari juga memaparkan pihaknya akan melakukan sejumlah rekayasa lanjutan untuk mengurai penumpukan kendaraan di sejumlah titik di Kota Solo. Hari menilai, rambu yang telah pihaknya pasang tersebut terbagi dalam beberapa bentuk. (Tribun Solo/ahm)

Lalin Relatif Lancar ADAPUN hasil evaluasi yang sudah dilakukan di uji coba pengalihan dua hari ini terkait proyek overpass Manahan, Kepala Dishub Solo, Hari Prihatno mengatakan untuk lalu lintas telah relatif lancar. Namun ia tak menampik masih terjadi penumpukkan kendaraan di beberapa titik. “Penumpukkan kendaraan masih terjadi. Di antaranya di kawasan Purwosari, Pasar

Nongko, dan lain-lain. Maka kami akan melakukan rekayasa lagi,” kata Hari. Kasatlantas Polresta Solo, Kompol Imam Safii menambahkan bila pihaknya akan memperbanyak pemasangan rambu di area perbatasan. Hal ini ditujukan untuk memberikan informasi kepada warga dari luar Kota Solo yang ingin masuk ke Solo. “Semisal kawasan Kartasura, Pakis, dan lain-lain,” ujarnya. (Tribun Solo/ahm)

TRIBUN JATENG/AFN

Ibu di Solo Diamuk Massa Kepergok Curi Love Bird

Saya Nekat Mencuri karena Punya Angsuran Hutang di Koperasi TA (30) warga Kartasura, Sukoharjo, diamankan Polsek Banjarsari, Solo, karena melakukan pencurian di Kadipiro, Banjarsari, Solo. Ia ditangkap kemarin Senin (12/3) siang saat hendak melarikan diri dari kejaran massa.

T

A mengaku hanya bisa menyesal atas perbuatan nekatnya itu. “Saya nekat mencuri karena punya angsuran hutang di koperasi,” ujarnya. “Sama buat makan anak, rencananya burung mau saya jual sama teman saya,” imbuh dia, Selasa (13/3) siang. TA nekat mencuri tiga burung love bird milik DW (35),di Kadipiro, Banjarsari, Solo.

Kapolsek Banjarsari, Kompol I Komang Sarjana, melalui Kanit Reskrim Polsek Banjarsari, Iptu Syarifudin, mengatakan, kejadian pencurian kemarin Senin (12/3) pukul 12.00 WIB. “Tersangka tertangkap oleh warga saat memcoba lari menggunakan kendaraan usai mencuri burung,” katanya ditemui TribunSolo.com. Syarifudin mengurai, tersangka yang merupakan warga Kartasura,

Sukoharjo, itu hendak lewat depan rumah korban di siang bolong. Lanjutnya, ia tergoda untuk mengambil sebuah kandang berisi tiga love bird tengah dijemur si korban di depan rumah. Modus mencari penghuni rumah dan diketahui kosong, tersangka langsung menggelandang burung berikut kandangnya. Apes, korban yang baru kembali usai membeli rokok memergoki kandang dan burungnya dibawa oleh tersangka. Lantas kaget, korban pun teriak-teriak dan minta tolong warga bahwa ada pencurian di kampungnya.“Tersangka ini sempat

diamuk massa, lalu kami datang dan mengamankan dia ke Mapolsek (Banjarsari),” ungkapnya. Berdasar pengakuan TA, tindakan nekatnya itu didasari oleh kondisi ekonomi yang sedang sulit. “(Mencuri karena) faktor ekonomi, untuk makan anak juga,” keluhnya kemudian tertunduk. Adapun pelaku beserta barang bukti berupa tiga burung love bird dan sepeda motor masih diamankan di Mapolek Banjarsari. TA tetancam Pasal 362 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman empat tahun penjara. (Tribun Solo/Chrysnha Pradipha)

PEMERIKSAAN

TRIBUN SOLO/CHRYSNHA PRADIPHA

-Tersangka pencurian, TA (kanan) saat diperiksa di Mapolsek Banjarsari, Solo, Selasa (13/3) siang.


8

ACADEMIA RABU PON 14 MARET 2018

Mahasiswa Deklarasi Anti-hoaks SLEMAN, TRIBUN - Dialog Kebangsaan bertajuk Merajut Persatuan dan Keamanan Bangsa Bersama Kalangan digelar yang digelar di Convention Hall UIN Sunan Kalijaga menghadirkan sejumlah tokoh ternama sebagai pembicara. Mereka adalah Buya Ahmad Syafii Maarif, Kapolda DIY Brigjen Ahmad Dofiri, Bupati Sleman Sri Purnomo, Senator DPD RI Afnan Hadikusuma, serta Anggota DPR RI Saleh P Daulay. Turut hadir Ketua DPP IMM Ali Muthohirin. Dalam paparannya, Kapolda DIY, Brigjen Ahmad Dofiri menyebut, mahasiswa masih menjadi sasaran peredaran narkoba. “Populasi pengguna narkoba tertinggi di Yogyakarta justru berasal dari mahasiswa dan pelajar,” ungkapnya. Meski demikian, secara nasional saat ini populasi pengguna narkoba di DIY terus turun dan kini berada di urutan 8 tertinggi di Indonesia. “Ini jelas lebih baik, karena sebelumnya Yogyakarta berada di posisi 3 dan terakhir di posisi 5,” papar Ahmad Dofiri. Sedang terkait dengan konflik sosial, Ahmad Dofiri juga menyebut bahwa DI Yogyakarta masih berada di batas aman karena masih bisa ditangani dengan baik. Ahmad Dofiri menyebut kedua hal ini sebagai salah satu tantangan terbesar bagi Polri dalam menjaga stabilitas keamanan negara dan daerah. Pada akhir acara digelar Deklarasi Anti-hoaks. Kabid Organisasi DPD IMM DIY Muhammad Hasnan Nahar menyebutkan bahwa poin-poin deklarasi tersebut merupakan hasil kolaborasi dengan Kapolda DIY. “Deklarasi ini merupakan gagasan dari Kapolda,” ujar Hasnan. Menurut Hasnan, deklarasi ini lahir sebagai bentuk keprihatinan mahasiswa atas banyaknya oknum yang menyebarkan informasi-informasi meresahkan bagi masyarakat. (alx)

TRIBUN JOGJA/ALEXANDER

DIALOG KEBANGSAAN -

Buya Ahmad Syafii Maarif, Kapolda DIY Brigjen Ahmad Dofiri, Bupati Sleman Sri Purnomo, Senator DPD RI Afnan Hadikusuma, serta Anggota DPR RI Saleh P Daulay, Ketua DPP IMM Ali Muthohirin dan mahasiswa menggelar Dialog Kebangsaan di UIN Sunan Kalijaga.

Kini Guru Bisa Jadi Pelatih Cambridge  Sekolah Mengaplikasikan Kurikulum Cambridge International JAKARTA, TRIBUN - Para guru Indonesia akan punya kesempatan mendapatkan akreditasi sebagai guru-pelatih Cambridge, yang nantinya dapat melatih guru-guru lain di sekolah yang mengaplikasikan kurikulum Cambridge International. Demikian salah satu kesimpulan kerjasama antara Cambridge Assessment International Education dengan Putera Sampoerna Foundation (PSF) yang ditandatangani, Senin (12/3), di Sampoerna University L’Avenue Campus, Jakarta. Cambridge dan PSF melalui Sampoerna University akan bekerjasama menyediakan pelatihan pengembangan profesi untuk para guru di Indonesia. Inisiatif dalam pengembangan profesi tersebut tahun ini memang akan kembali memberikan kesempatan kepada para guru di Indonesia untuk membangun kompetensi di bidang pendidikan internasional berbasis Bahasa Inggris. Seperti tahun lalu, inisiatif tersebut akan dimulai pada April 2018 ini. “Membangun kompetensi guru di sini adalah dengan mengajarkan kurikulum internasional dalam Bahasa

Membangun kompetensi guru di sini adalah dengan mengajarkan kurikulum internasional dalam Bahasa Inggris, juga secara bilingual, yang dikombinasikan dengan kurikulum nasional Indonesia. Inggris, juga secara bilingual, yang dikombinasikan dengan kurikulum nasional Indonesia. Para guru juga berkesempatan mendapatkan akreditasi sebagai gurupelatih Cambridge, yang nantinya bisa melatih para guru lainnya di sekolahsekolah yang mengaplikasikan kurikulum Cambridge International,” ujar Ben Schmidt, Direktur Regional Asia Pasifik dan Asia Tenggara Cambridge Internatio-

nal Examinations. Salah satu fokus kegiatannya, lanjut Ben, adalah mengembangkan kapasitas lokal untuk menyediakan pengembangan profesional berkualitas tinggi di bidang pendidikan. Setiap tahun mereka mengirimkan pelatih Cambridge yang terakreditasi dari Inggris ke Indonesia untuk memberikan lebih dari 30 kegiatan pelatihan guru pada mata pelajaran Cambridge IGCSE dan Level A/AS. Gusman Yahya, Direktur Putera Sampoerna Foundation - School Development Outreach (SDO) mengatakan, pihaknya secara aktif mengajak institusi-institusi pendidikan internasional seperti Cambridge untuk terus-menerus mendorong lulusan berkualitas yang mampu bersaing di pasar global, termasuk mempersiapkan mereka untuk siap bekerja di tingkat dunia. “Caranya dengan menyediakan pengalaman pendidikan yang komprehensif. Kemitraan ini tentu menciptakan kesempatan lebih besar dalam hal akses dan kemampuan bagi sekolah dan para pendidik untuk mendapatkan pengembangan profesional berkualitas tinggi,” kata Gusman. (kps)

Kampus Flash

Dosen UMBY Paparkan Indeks Demokrasi Ekonomi

UMBY - Awan Santosa, Staf Pengajar Fakultas Ekonomi Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) memaparkan urgensi pengukuran derajat ekonomi kerakyatan dalam Workshop Analisis Asumsi Makro Ekonomi dalam Perspektif Ekonomi Kerakyatan. Kegiatan yang digelar di Hotel Aston Bogor pekan lalu diselenggarakan The Westminster Foundation for Democracy (WFD) yang merupakan lembaga publik independen yang didanai Kerajaan Inggris. Kegiatan tersebut diikuti 30 analis anggaran dari Pusat Kajian Anggaran-Badan Keahlian Dewan (PKA-BKD) DPR RI. Workshop ditujukan untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam menyusun analisis kritis terhadap asumsi fiskal dan makro serta rancangan RAPBN yang diajukan oleh Pemerintah kepada DPR. Adapun demokrasi ekonomi atau yang lebih dikenal dengan ekonomi kerakyatan sudah dijadikan sebagai sistem ekonomi Indonesia sesuai amanat Pasal 33 UUD 1945.

Namun sampai saat ini belum ada instrumen untuk mengukur sejauh mana ekonomi kerakyatan sudah dijalankan secara nyata. Akibatnya justru sektor-sektor ekonomi strategis Indonesia dikuasai oleh segelintir elit ekonomi saja. Survei Bank Dunia tahun 2015 menyebut bahwa 1 persen keluarga terkaya menguasai 50,3 persen kekayaan di Indonesia. Dalam kesempatan itu Awan Santosa yang juga menjabat Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UMBY memaparkan hasil risetnya berupa formulasi Indeks Demokrasi Ekonomi Indonesia (IDEI). Dijelaskannya, IDEI terdiri dari 23 variabel yang meliputi 3 dimensi, yaitu demokrasi produksi, demokrasi konsumsi, dan demokrasi penguasaan faktor produksi. “Melalui IDEI diharapkan dapat digunakan tim PKA-BKD DPR RI untuk mengukur derajat ekonomi kerakyatan setiap daerah di Indonesia, guna mendorong terwujudnya kesejahteraan dan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” tandasnya.(nto)


G S SIPI GOSIPI 9

RABU PON 14 MARET 2018

21

RABU, 14 MARET 2018

DIRECT POINTS

• Sempat kesulitan akting • Akting di film horor • Berperan jadi orang yang menyebalkan • Adegan ranjang bareng Igor

Bintang film pendatang baru Faizah Aliyah sempat kesulitan ketika diminta berakting didepan kamera film.

B

ukan karena lawan mainnya Igor Saykoji (34), Aliyah sapaan akrab Faizah Aliyah hanya merasa sempat canggung ketika beradegan mesra bersama penyanyi rap berbadan tambun itu di film horor perdananya berjudul Titisan Setan (2018). "Saya harus take berulang-ulang nih," kata Aliyah ketika berbincang belum lama ini sembari tersenyum. Di salah satu adegan film horor baru tersebut, Aliyah diminta sutradara beradegan ranjang bersama Igor, yang aslinya sudah menikah dan memiliki anak. "Selama syuting, sutradaranya selalu menganggap kalau akting saya masih kurang oke. Hanya untuk adegan (mesra) itu saja, saya bisa sampai lima kali take, sampai akhirnya oke," kata Aliyah mesem. Sementara bagi Igor, kini dirinya mulai kecanduan berakting film horor. Setelah Mall Klender (2014) dan Rumah Gurita (2015), pria bernama asli Ignatius Rosoinaya Penyami ini kembali bermain di film Titisan Setan. Selain cerita yang menarik, peran Igor sebagai Angga di Titisan Setan berbeda dari karakter yang pernah dimainkan di dua film horor sebelumnya. "Peran saya di film Titisan Setan berbeda dengan karakter yang selama ini saya mainkan. Biasanya kan hanya memerankan sosok lucu, kadang juga menggemaskan, tetapi sekarang saya dibentuk memainkan karakter yang ngeselin dan tidak tahu diri," kata Igor.

Padahal, kata Igor, ia sebenarnya bukan pria yang senang melucu dan membuat banyak orang tertawa. Igor hanya menduga, banyaknya tawaran bermain di film komedi lantaran badannya yang bulat dan terlihat lucu dan ramah di mata orang. Nah, peran menyebalkan di Titisan Setan itu dilakoni Igor salah satunya lewat adegan mesra bersama Aliyah. Sebelum menjalani syuting, terutama adegan mesra di film yang disutradarai Agusti Tanjung dan Sipu Groso itu, bintang film 5 cm (2012), Kok Putusin Gue (2015), dan The Underdogs (2017) ini tetap minta izin ke Tessy Penyami, istrinya. Beruntung Tessy memberi lampu hijau untuk Igor. "Istri saya kan tahu kalau saya ini enggak suka keluyuran di malam hari. Kalau syuting juga enggak sendirian karena ada kru film. Jadi ramai," kata Igor yang menganggap adegan mesra bersama Aliyah itu masih dalam tahap wajar. "Semua itu kan karena angle kamera saja. Jarak kami saat syuting sebenarnya tidak sedekat seperti di film," kata Igor.(ari/ wly)

Tahan Tangis

Ogah Bicara Pelet MUSISI Roby Satria (31) menceraikan istrinya, Cinta Ratu Nansya dengan alasan dirinya merasa dipelet dan hal tersebut masuk ke dalam gugatan perceraiannya. Tidak hanya itu, Roby juga mengunggah alasan perceraiannya itu ke media sosial dan dilihat oleh semua orang mengenai biduk rumah tangganya bersama Cinta Ratu Nansya. Cinta angkat bicara mengenai tudingan dari gitaris grup band Geisha itu, mengenai pelet yang diduga ia kirimkan ke sang suami.

"Aib suami adalah aib istri. Aib istri juga aib suami. Jadi saya masih bisa menutupi aib aib saya dan suami," kata Cinta Ratu Nansya. Namun, Cinta enggan bercerita banyak mengenai tudingan Roby kepadanya mengenai pelet. Ia menegaskan bahwa tudingan tersebut adalah hak dari suaminya. "Saya enggak bisa bicara banyak. Itu hak dia untuk berbicara seperti itu. Intinya kita tidak pernah berantem dan bertengkar besar selama ini," ujar Cinta Ratu Nansya.(ari/wly)

TRIBUNNEWS/JEPRIMA WD

TRIBUNNEWS/JEPRIMA WD

CINTA RATU NANSYA

MARION Jola berusaha tenang. Ia tak mau terlalu emosional saat namanya disebut sebagai peserta yang harus tereliminasi di babak Spekta Show Top 6 Indonesian Idol 2018. Namun, air matanya tak tertahan saat menyinggung soal kedekatannya dengan Ayu Putri Sundari, yang masih bertahan di ajang tersebut. Tak terkecuali dengan Bianca Jodie yang tereliminasi pekan lalu. “Pasti bakal kangen sih, aduh enggak mau menangis lagi. Ini bulu mata sudah diujung, mau lepas,” ucapnya. Mata Marion berkaca-kaca. Ia berusaha menahan air matanya

INSTAGRAM

MARION JOLA supaya tidak tumpah. Namun, pada akhirnya menangis juga. Marion memang dekat dengan Ayu dan Jodie selama karantina. Mereka selalu bersama. Bahkan membentuk grup yang mereka namakan JAM, inisial dari nama

masing-masing. Namun, takdir membuat mereka harus berpisah sementara ini. Marion dan Jodie bisa ketemuan. Hanya Ayu yang masih menjalani karantina karena dinyatakan lolos ke babak lima besar.(Grid.id)


INTER-NASIO ASIONAL IO IO ON N NAL AL 10

RABU PON 14 MARET 2018

Tuti Teriak Histeris Panggil Bu Hakim  KPK Operasi Tangkap Tangan di PN Tangerang JAKARTA, TRIBUN - Panitera pengganti Tuti Astuti, berteriak histeris menyebut nama hakim Wahyu Widya Nurfitri saat ditangkap dan digelandang tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Pengadilan Negeri Tangerang, Jalan Taman Makam Pahlawan Taruna, Kota Tangerang, Banten, Senin sore, 12 Maret 2018. Panitera pengganti itu menangis sejadinya dan berteriak histeris menyebut nama seorang hakim, Wahyu Widya Nurfitri. “Bu Tuti pas dibawa ke lobi ini dia nangis menjerit dan teriak nyebut nama bu hakim, Wahyu. Dia teriak disuruh Bu Wahyu,” ujar seorang pegawai di PN Tangerang kepada Tribun, Selasa (13/3). Pegawai yang enggan disebutkan namanya itu menceritakan,

Operasi Tangkap Tangan (OTT) tim KPK ini bermula saat sekitar lima orang berpakaian bebas menangkap dua orang diduga pengacara beberapa saat meninggalkan pengadilan pada pukul 16.30 WIB. Keduanya dibawa masuk ke dalam pengadilan menuju lantai tiga pengadilan. Setelah beberapa lama di sebuah ruangan di lantai tiga, kelima orang tersebut membawa turun panitera pengganti Tuti Astuti. “Orangorang (tim KPK) yang bawa enggak pakai rompi, pakai pakaian kemeja biasa saja dan bawa ransel,” jelasnya. Ia mengaku kaget karena tidak lama kemudian mendengar suara teriakan histeris dari Tuti. Apalagi, sore itu suasana di pengadilan telah sepi karena sebagian besar pegawai telah

Bu Tuti pas dibawa ke lobi ini dia nangis menjerit dan teriak nyebut nama bu hakim, Wahyu. Dia teriak disuruh Bu Wahyu.

Sudah Berulangkali Dilaporkan WAKIL Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Basaria Pandjaitan mengatakan, hakim Pengadilan Negeri Tangerang Wahyu Widya Nurfitri sudah pernah dilaporkan masyarakat karena diduga terlibat suap. Pada Senin (12/3/2018) kemarin, KPK mengamankan Wahyu bersama tiga tersangka lainnya atas dugaan menerima suap terkait penanganan perkara di PN Tangerang. “Informasi yang kami terima dari masyarakat, bukan satu kali, sudah berulang kali terhadap orang yang bersangkutan,” kata Basaria Pandjaitan, dalam jumpa pers di gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa (13/3/2018). Basaria mengatakan, KPK tak membiarkan laporan masyarakat. Akan tetapi, saat itu KPK

belum menemukan bukti bahwa hakim Wahyu menerima suap. “Apakah dibiarkan tidak juga, tidak dibiarkan, tapi memang waktu itu belum ditemukan oleh KPK,” ujar Basaria. Dia mengatakan, KPK bisa melakukan pengembangan kasus atas laporan sebelumnya jika hal tersebut memungkinkan. Tak hanya dalam kasus ini, jika melakukan OTT, KPK akan melakukan pengembangan perkara jika hal tersebut memungkinkan. “Jadi apakah akan dilakukan pengembangan terhadap laporan sebelumnya, ini masih akan mungkin. Nanti tergantung dari penyidik, apakah ini bisa dikembangkan apa tidak,” ujar dia. (tribun network/kompas.com/git/coz)

pulang. Cuti Kepala Bagian Humas PN Tangerang, Irfan Siregar mengaku tidak bisa banyak menceritakan perihal OTT dari tim KPK ini karena ia telah pulang ke rumah sebelum peristiwa tersebut. Namun, dari laporan dan informasi yang diperoleh, hanya Tuti Astuti selaku panitera pengganti yang ditangkap oleh tim KPK di PN Tangerang pada Senin sore. Sementara, hakim Wahyu Widya Nurfitri tidak berada di pengadilan karena sedang cuti atau di luar kota. “Katanya seorang hakim (Wahyu), karena tidak ada di tempat ini, cuti atau luar kota,” kata Irfan. Saat ini, ruang kerja hakim Wahyu di lantai dua dan panitera pengganti Tuti Astuti di lantai tiga pengadilan telah dipasangi garis KPK warna merah hitam. KPK menetapkan empat orang tersangka dalam kasus ini. Selain Hakim PN Tangerang Wahyu Widya Nurfitri dan panitera pengganti PN Tangerang Tuti Atika, dua tersangka lainnya yakni advokat Agus Wiratno dan HM Saipudin. Dua advokat itu diduga menyuap Wahyu dan Tuti senilai total Rp 30 juta, terkait pengurusan perkara perdata wanprestasi yang disidangkan di PN Tangerang. Suap tersebut agar hakim mengubah putusan vonisnya agar memenangkan perkara yang ditangani Agus dan Saipudin. (tribun network/kompas.com/git/coz)

Rodrigo Duterte

Minta Penyidik PBB Dilemparkan ke Buaya SEKALI lagi, Presiden Filipina Rodrigo Duterte menyerang para petugas Badan HAM PBB yang berencana menyelidiki pembunuhan ekstra-judisial dalam perang melawan narkoba yang dikobarkannya. Dalam pembelaannya, Duterte mengatakan, dia bertanggung jawab penuh atas tindakan dari para penegak hukum Filipina. Pernyataan keras ini muncul sehari setelah Ketua Badan HAM PBB Zeid Ra’ad Al Hussein menyebut Duterte membutuhkan pemeriksaan kejiwaan.

Pada Sabtu (10/3/2018), Duterte menegaskan agar para penegak hukum Filipina tak menjawab pertanyaan dari para penyidik PBB yang dipimpin Agnes Callamard. “Jangan menjawab pertanyaan mereka. Lakukan pekerjaan kalian di dalam koridor hukum,” kata Duterte kepada para tentara di kota Zamboanga. “Serahkan semua kepada saya. Mereka akan datang ke Filipina. Apakah kalian punya buaya yang suka memangsa manusia? Lemparkan mereka kepada buaya,” kata Duterte seperti dikutip harian Inquirer. Duterte menambahkan, para penyidik Badan HAM PBB tak lebih dari sekumpulan orang bodoh yang tak memahami permasalahan di Filipina. (kompas.com/inquirer)

OTT PN TANGERANG

- Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan menyaksikan penyidik KPK menunjukan barang bukti uang hasil operasi tangkap tangan (OTT) di PN Tangerang saat konferensi pers di gedung KPK, Jakarta, Selasa (13/3). Dari OTT tersebut, KPK menetapkan empat tersangka

IST ANTARA/HAFIDZ MUBARAK

Direkam Pilot dari Pesawat Temput F/A-18 Hornet

UFO Berkecepatan Sangat Tinggi Melintas di Pesisir Timur AS Benda terbang terlihat tak memiliki sayap dan ekor. Benda itu bergerak cepat dan bukan sebuah rudal penjelajah.

S

EBUAH video yang baru dirilis menampilkan sebuah momen dua pilot Angkatan Laut AS dibuat terkejut saat bertemu dengan benda terbang tak dikenal. Benda terbang tak dikenal atau biasa disebut UFO (Unidentified Flying Object) itu terlihat melaju dalam kecepatan tinggi di atas samudera di pesisir timur Amerika Serikat. “Apa itu? Ya Tuhan,” kata seorang pilot saat melihat benda terbang tersebut. “Apa itu, kawan? Lihat cara terbangnya,” ujar pilot lainnya menimpali. Rekaman video dirilis pada

Jumat (9/3/2018) oleh To The Stars Academy of Arts and Science (TTSA), sebuah organisasi media dan riset ilmiah swasta. TTSA dipimpin Dr Hal Puthoff, seorang penasihat NASA (National Aeronautics and Space Administration) dan Departemen Pertahanan AS, dan James Semivan, seorang mantan anggota badan rahasia Amerika Serikat, CIA. Video itu mengungkap pertemuan para pilot dengan UFO di pesisir timur AS yang belum pernah diungkap sejak 2015. Namun, tanggal, lokasi, dan informasi lain soal pertemuan dengan UFO itu

dihapus Departemen Pertahanan AS sebelum video itu dirilis. Benda terbang itu tertangkap kamera inframerah yang ada di pesawat jet F/A-18 Hornet yang saat itu terbang di ketinggian 25.000 kaki atau sekitar 7.600 meter. Benda terbang itu, menurut TSSA, terlihat tak memiliki sayap dan ekor. TSSA juga membantah benda itu adalah sebuah rudal penjelajah. Investigasi Penampakan ini bisa memicu tuntutan baru untuk mengembalikan unit investigasi federal yang menyelidiki benda-benda “ekstraterestrial” semacam ini. Pada Desember 2017, sejumlah petinggi Pentagon mengakui bah-

wa sebuah program investigasi UFO yang diluncurkan atas usulan Harry Reid, pemimpin mayoritas Senat pada 2007 telah ditutup pada 2012. Penampakan terbaru UFO ini muncul di tengah pengungkapan oleh mantan personel AL Amerika Serikat yang mengaku pernah bertemu dengan pesawat angkasa luar tak dikenal. Pada Desember 2017, Letkol David Fravor, yang pernah menjadi pilot AL selama 18 tahun, kepada harian The Washington Post mengklaim, di melihat sebuah UFO dalam sebuah misi latihan rutin di pesisir Pasifik pada November 2004. Fravor mengatakan bahwa dia melihat benda berbentuk seperti

UFO

IST

- Pilot pesawat temput AS berhasil merekam dengan infra merah penampakan UFO di pesisi timur AS.

permen Tic Tac.. “Panjangnya 12 meter tanpa sayap, hanya terbang rendah di dekat air,” kata Fravor. Benda itu berakselerasi sangat cepar dan menghilang. “Saya dapat memberitahu Anda, saya pikir itu bukan dari dunia ini. Saya

tidak gila, belum pernah minum minuman keras. Setelah 18 tahun terbang, saya telah melihat hampir semua hal yang sangat nyata, dan benda itu tak terlihat nyata,” tambah Fravor. (washington post/kompas.com)


TRIBUN BUFFER 11

RABU PON 14 MARET 2018

Permintaan Wiranto Patut Diabaikan Publik Berhak Tahu Calon Kepala Daerah yang Terlibat Korupsi Imbauan itu bukan saja bertentangan dengan semangat pemberantasan korupsi, tapi sekaligus mengabaikan aspirasi masyarakat untuk mendapatkan pemimpin yang bersih,” kata Ray Rangkuti Ray Rangkuti Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia

JAKARTA, TRIBUN - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Saut Situmorang, mengaku tidak sepakat atas pernyataan Menko Polhukam, Wiranto mengenai permintaan penundaan penetapan tersangka terhadap calon kepala daerah yang maju dalam Pilkada 2018. Menurut Saut, seharusnya pemerintah menawarkan solusi yang lebih elegan seperti pembuatan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) untuk calon kepala daerah yang tersangkut kasus dugaan korupsi. “Lebih elegan solusinya bila sebaiknya pemerintah membuat Perppu pergantian calon (kepala daerah) terdaftar bila tersangkut pidana, daripada malah menghentikan proses hukum yang memiliki bukti yang cukup pada peristiwa pidananya,” ujar Saut, Selasa (13/3). Namun menjelaskan, sesuai Undang-undang, KPK tidak dapat menghentikan proses hukum jika pihaknya sudah mengantongi kecukupan alat bukti. “Yang begitu tidak baik buat angka Indeks Persepsi Korupsi Indonesia yang masih jalan di tempat. Itu namanya membangun peradaban yang baik dan benar,” tegas Saut. Senada, Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia (LIMA), Ray

Rangkuti dengan tegas mengatakan bahwa imbauan pemerintah melalui Menkopolhukam agar Komisi Pemberantasan Koripsi (KPK) menunda melanjutkan, bahkan untuk sekedar mengumumkan calon kepala daerah yang akan ditetapkan sebagai tersangka adalah himbauan yang patut diabaikan. “Imbauan itu bukan saja bertentangan dengan semangat pemberantasan korupsi, tapi sekaligus mengabaikan aspirasi masyarakat untuk mendapatkan pemimpin yang bersih,” kata Ray Rangkuti. Calon bersih Menurutnya, alasan bahwa calon kepala daerah sudah menjadi bagian dari milik publik adalah alasan yang sama sekali tidak berdasar. Sebaliknya, menurutnya, karena mereka sudah menjadi milik publik, dan punya potensi untuk mengelola urusan publik, maka oleh karena itulah sejak dini harus dipastikan bahwa calon-calon kepala daerah ini adalah orang-orang yang bersih dari kejahatan publik. Sikap ramah terhadap kejahatan korupsi, seperti yang dilakukan oleh pemerintah saat ini menurutnya sekali tidak mencerminkan wajah presiden Jokowi yang dikenal sebagai presiden bersih. “Adalah penting untuk dido-

Wawali Apresiasi Kejujuran Warga Penolak KMS YOGYA, TRIBUN - Pemerintah Kota Yogyakarta mengapresiasi dan memberikan hormat setinggitingginya kepada 62 warga yang tercatat enggan menerima Kartu Menuju Sejahtera (KMS). Hal ini dikarenakan, KMS merupakan program dari Pemkot yang diperuntukkan untuk menolong warga yang masih sangat memerlukan bantuan. “Kami sangat mengapresiasi dan memberikan penghormatan yang luar biasa untuk mereka (penolak KMS). Inilah yang menjadi karakter khas orang Yogyakarta adalah kejujuran, kepedulian pada orang lain, dan ada semangat memberikan bantuan kepada orang yg lebih membutuhkan,” kata Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi saat dihubungi, Selasa (13/3) malam. Dengan adanya warga yang menyatakan merasa tidak berhak lagi menerima KMS, Wawali menilai hal itu merupakan sebuah kejujuran di antara warga-warga di Kota Yogyakarta yang mempunyai kepedulian untuk memberikan bantuan tersebut kepada orang-orang yang betul-betul membutuhkan. “Ini saya kira suatu positif kejujuran dan ini yang memang kita inginkan bahwa semua warga pada suatu ketika nanti tidak lagi menerima KMS karena sudah ada kemandirian dan kemampuan yang terus tumbuh dan berkembang,” jelas Heroe. Posisi sejajar Untuk itu, Wawali meminta semua warga mampu di Kota Yogyakarta agar tidak usah mengaku-aku kurang mampu agar bisa menerima KMS. Pasalnya, sekarang

Hanya Perlu Waktu 5 Menit zz Sambungan Hal 1

SQL injection merupakan metode yang biasa digunakan untuk menyerang database SQL server. Metode ini memanfaatkan celah yang ada dalam sistem tersebut memasukkan kode berbahaya melalui halaman sebuah situs. Dalam sebuah komunitas hacker, uji coba penetrasi yang dilakukan seorang hacker merupakan fenomena biasa. Seorang hacker yang tersertifika-

ini baik penerima KMS ataupun bukan penerima KMS posisinya sejajar. “Apapun yang terjadi KMS dan tidak KMS hampir tidak ada bedanya. Jaminan pendidikan, jaminan kesehatan baik KMS dan non KMS sudah dapat, jaminan kesehatan juga dapat, yang membedakan hanya jaminan kematian saja. Pendidikan sendiri sudah tidak membicarakan KMS tapi jarak (zonasi),” ujar Wawali. Disebutkan Heroe, saat ini ada lima ribuan warga Kota Yogyakarta masuk dalam program KMS. Masih banyaknya jumlah warga yang memerlukan bantuan itu, kata Heroe, Pemkot sendiri menginginkan supaya warga yang masuk pendataan penerima KMS kelak betul-betul bisa hidup mandiri. Heroe menambahkan, Pemerintah Kota Yogyakarta saat ini tengah membuat program yang diperuntukkan bagi mereka yang memang masih perlu mendapat bantuan agar sebisa mungkin segera mandiri. Skema bantuan baru ini memberikan kesempatan pada mereka dalam jangka waktu tertentu akan segera mandiri. Heroe menjelaskan, program bernama SATU KABAR GEMILANG (sasaran tunggal langkah bersama gerakan menuju efisiensi anggaran dan capaian) ini diklaim akan tepat sasaran. “Sekarang ini temen-temen Dinas OPD sedang membuat road map kira-kira berapa lama sih temen-temen penerima KMS ini nanti bisa segera mandiri. Makanya, nanti akan kami beri program bersama antar Dinas supaya nanti dalam jangka waktu 3 atau 4 tahun kita berharap mereka yang kita treatment ini bisa mandiri,” Heroe membeberkan. (sis)

si memiliki etika ketika hendak melakukan uji coba penetrasi. Uji coba penetrasi dilakukan untuk mengetahui kelemahan sebuah sistem. “Menurut kami, tindakan itu pidana, karena mereka ini tidak memiliki izin dari perusahaan yang sistemnya diretas,” ujar Roberto. Langgar etika Berdasarkan etika, ketika hendak melakukan uji coba penetrasi, seorang hacker harus meminta izin terlebih dahulu kepada perusahaan bersangkutan. “Mereka seharusnya memaparkan dulu identitasnya dari mana, IP address-nya yang akan digu-

Hacker Surabaya Jebol Situs zz Sambungan Hal 1

Setelah ditelusuri, pelakunya menggunakan IP Address yang berada di Indonesia, tepatnya Surabaya. “Kita kerjasama dan mendapat informasi itu. Kita analisa sampai dua bulan berdasarkan informasi dari FBI (Biro Penyelidik Federal Amerika Serikat),” ujar Roberto. Roberto menerangkan, tindak pidana yang dilakukan ketiga mahasiswa itu, bisa memicu cyber war atau perang siber. Sebab, mereka meretas sistem pemerintah Amerika Serikat. “Ada juga beberapa situs milik pemerintah di AS dikacaukan,”

nakan ada berapa, misalnya ada tiga. Kalau lebih dari itu berarti bukan tanggung jawab mereka,” tambahnya. Namun yang dilakukan tiga tersaangka justru merusak sistem korban terlebih dahulu. Kemudian mereka mengirimkan e-mail ke perusahaan tersebut dan memberi tahu sistem mereka telah diretas. Tersangka melampirkan capture database yang telah dirusak sehingga terjadi pembayaran sejumlah uang pakai Bitcoin atau transfer via Paypal. “White hacker (peretas golongan putih) tidak merusak sistem,” tambahnya. (tribunnetwork/nis)

katanya. Petugas Polda Metro Jaya menangkap para tersangka di tempat berbeda di Surabaya, Minggu (11/3). “Masih ada tiga pelaku lainnya yang buron,” ujar Roberto. Mereka dijaring Undangundang No 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. Para pemuda itu terancam hukuman maksimal 12 tahun penjara dan atau denda maksimal Rp2 miliar. Tiga masih buron Menurut Kombes Pol Argo Yuwono, tiga orang yang masih buron itu merupakan anggota komplotan Surabaya Black Hat. “Mereka merupakan anggota inti kelompok hacker Surabaya Black Hat (SBH) yang masih aktif sebagai mahasiswa,” katanya.

rong bahwa bersih pemerintahan itu sejatinya bukan karena sikap individual, tapi sebuah gerakan yang bisa menjadikan Indonesia bebas korupsi. Artinya, tidak cukup sekedar bersih diri sendiri, tapi juga harus ada kemauan menciptkana bersih Indonesia,”

imbuhnya. Ia berharap semangat itu yang muncul dari pemerintahan Jokowi. Lagi pula, penetapan tersangka calon kepala daerah, bukanlah ancaman bagi keamanan nasional. “Sejauh yang kita pahami, tidak ada ribut apapun karena

adanya penetapan seseorang jadi tersangka korupai. Sebaliknya, masyarakat menyambutnya dengan gembira karena upaya pemberantasan korupsi adalah amanah bagi seluruh penyelenggara negara,” tegasnya. (tribun network/gle/dit/sen/yat)

Kapolri Ingin Pilkada Kondusif KAPOLRI Jenderal Tito Karnavian sebelumnya pernah memberikan saran agar penanganan kasus pidana kepada calon kepala daerah ditunda. Namun saran itu kemudian disisihkan dalam rapat gabungan di DPR. Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, saran yang disampaikan Kapolri dimaksudkan untuk menciptakan suasana Pilkada yang aman dan tenang. “Itu kan menyarankan karena kami (Polri) lebih pilih situasi yang lebih kondusif, tenang,” kata Setyo di Mabes Polri. Setyo menegaskan Polri ingin pilkada berlangsung tanpa intrik yang menganggu pelaksanaan pilkada. Setelah pilkada selesai, lembaga penegak hukum bisa melanjutkan proses hukum kepada calon kepala daerah yang diduga melakukan tindak pidana. “Kami berharap Pilkada berlangsung dulu, bila nanti ada kasus, si-

Tjahjono Berhasil Melacak Tempat zz Sambungan Hal 1

Baris 3-4 kalimat di lempeng prasasti Tlu Ron temuan Juli 2015 itu berbunyi: “ ...sri maharaja sri bahu wikra ma bajradewa mapikat khitiran waitannin parhyangn haji i tlu ron. i huwus nira mapikat madyus sira i pancuan mulih sira in kadatwan....”. Terjemahannya,”....Sri Maharaja Sri Bahuwikramabajradewa menjerat burung perkutut di timur Parhyangan Haji di Tlu Ron. Setelah menjerat perkutut, beliau mandi di pancuran. Beliau pulang kembali ke kedaton (istana)...” Kalimat ini menjadi bagian penting dan petunjuk menarik yang mengawali mengapa prasasti Tlu Ron berangka tahun 822 Saka (900 Masehi) itu dibuat, dan kemudian diletakkan di halaman Candi Kedulan. Beberapa tahun sebelumnya, dua prasasti ditemukan di situs Candi Kedualan. Keduanya diberi nama Prasasti Sumundul dan Panangaran, berangka tahun 791 Saka (869 M). Dikeluarkan raja pendahulu Balitung, yaitu Sri Maharaja Rakai Kayuwangi Dyah Lokapala. “Prasasti-prasasti ini saling terkait. Intinya menceritakan pembangunan bendung untuk kepentingan bangunan suci Parhyangan Haji di Tlu Ron. Bangunan itu sekarang kita kenal dengan nama Candi Kedulan,” kata Tjahjono Prasodjo. “Tlu Ron itu nama yang disebutkan dalam prasasti terakhir yang ditemukan, dan merujuk lokasi keberadaan bangunan suci tadi,” lanjut epigraf yang sedang berjuang meraih doktor

Sistem keamanan situs yang dibobol tersangka beragam mulia dari milik perusahaan kecil sampai besar. AKBP Roberto Pasaribu menyampaikan para tersangka dapat mengeruk uang dari para korban hingga Rp 200 juta. “Uang yang mereka dapatkan dalam bentuk Paypal dan Bitcoin. Uang itu mereka kumpulkan selama aktif meretas sejak 2017 lalu. Rp50 juta sampai Rp200 juta per orang,” tutur Roberto. Berdasarkan data sementara, setiap tersangka setidaknya telah menyasar 600 website. “Bukan website saja tapi juga sistem IT. Total ada 44 negara dan tidak menutup akan bertambah. Ini masih dalam pengembangan penyelidikan,” ujar Roberto. (tribunnetwork/nis)

lahkan diproses setelah Pilkada selesai. Itu penekanan Pak Kapolri,” ujar Setyo. Dua hari lalu, Senin (12/3) pemerintah bersama instansi terkait menggelar rapat koordinasi khusus (rakorsus) Pilkada 2018. Beberapa hal dibahas, antara lain terkait dengan rencana KPK menetapkan tersangka para calon kepala daerah yang terlibat korupsi. Seusai rapat, Wiranto mengatakan, pemerintah mengambil sikap atas pernyataan KPK yang menyatakan ada beberapa calon peserta pilkada yang hampir menjadi tersangka. “Kalau sudah ditetapkan sebagai pasangan calon menghadapi Pilkada serentak, kami dari penyelengara minta ditunda dululah, ya. Ditunda dulu penyelidikan, penyidikan, dan pengajuannya dia sebagai saksi atau tersangka,” ujar Winarto. Menurut pemerintah, penetapan

dari sebuah universitas di Belanda ini. Lokasi bendung Dari prasasti tersebut, kemudian ditelusuri lokasi pancuran, atau mungkin petirtan, tempat sang raja besar Mataram Kuno itu mandi. Bersama sejawatnya hidroarkeolog UGM, J Susetyo Edy Yuwono, Tjahjono Prasodo berhasil menemukan jejak lokasi tersebut. Tak hanya itu, mereka juga menemukan perkiraan lokasi bendung yang dibangun atas perintah raja. Penelitian mereka menggunakan pendekatan hidroarkeologi. Aspek-aspek hidrologi dijadikan sasaran pelacakan dan identifikasi banyak hal. Aspek-aspek itu meliputi fitur bendung/waduk, saluran air sekunder maupun tersier, sumber air dan titik konsentrasi kemunculan air tanah. Karena itu keberadaan sungai di sekitar Kedulan jadi prioritas pengamatan dengan perhatian pada aspek lokasi, bentuk alur (stream pattern), hubungan anarsungai (drainage pattern), dan ciri kronologi relatif sungai lama atau baru. Dari aspek-aspek ini kemudian dilacak dan dikaji relasinya dengan informasi tentang pancuran dan tempat mandi sang raja. Hasilnya, di sebelah timur Candi Kedulan, ditemukan dua belik (mata air) di tepi Kali Bening. Sungai ini membelah dua dusun. Dusun Segaran di barat dan Dusun Jongkrangan di stimur sungai. “Mata air itu permanen. Jaraknya sekitar 400-550 meter sebelah timur Candi Kedulan,” beber Tjahjono. Kedua belik itu dinamai Belik (Sendang) Segaran di barat sungai dan masuk wilayah Dusun Segaran. Tak jauh di sebelah bawah atau

pasangan calon kepala daerah sebagai tersangka justru akan berpengaruh pada pelaksanaan pilkada. Hal itu juga bisa dinilai masuk ke ranah politik. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) enggan mengomentari terlalu jauh terkait pernyataan Wiranto yang menyarankan kepada KPK untuk menunda proses hukum terhadap calon kepala daerah. Menurut Komisioner Bawaslu Rahmat Bagja proses hukum menyangkut pelanggaran tahapan pemilu tidak bisa ditunda. “Silakan seperti itu, tapi tidak ada pendapatnya dari Bawaslu seperti itu. Kenapa, karena ada juga beberapa kasus berkaitan dengan pemilu misalnya ijazah palsu, kan tidak boleh dihentikan. Kalau di pilkada kan nggak boleh dihentikan, ijazah palsu enggak boleh dihentikan karena berkaitan dengan syarat pencalonan,” ujar Rahmat. (tribun network/gle/dit/sen/yat)

selatan belik ini, ada Belik Jongkangan yang masuk wilayah Dusun Jongkangan. Jongkangan ini masuk wilayah Desa Tamanmartani. Sedangkan Segaran ada di Tirtomartani. Di kedua belik yang mata airnya permanen ini terdapat batubatu andesit yang sudah diolah seperti batuan candi. Ada yang kotak persegi, bulat, batu bertakik, ada yang disusun rapi di sekeliling belik, maupun berserakan di tepi sungai. “Mungkin banyak juga yang terkubur atau terpendam di sini,” kata Jumiyanto (53), warga Dusun Segaran yang mengantar Tribun ke belik, Jumat (9/3). Belik Jongkangan Dari dua belik ini, kandidat utama mengerucut ke Belik Jongkangan sebagai lokasi pancuran tempat mandinya sang Raja Dyah Balitung. Rerimbunan hutan di sekitar belik pada masa kuno juga dimungkinkan jadi lokasi raja “memulut” burung perkutut. “Blok batu kuno lebih banyak di lokasi ini, dan ukurannya besar-besar,” kata Tjahjono Prasodjo. “Keletakan lokasi ini juga persis di sebelah timur candi (Parhyangan Haji) seperti disebut di prasasti Tlu Ron,” lanjutnya. Sekarang timbul pertanyaan, apa tidak mungkin situs pancuran di timur Kedulan itu sudah lenyap atau terkubur material lahar? Bukankah Candi Kedulan saat ditemukan terkubur pasir batu sedalam 6-7 meter? Tjahjono Prasodjo dan Susetyo Edy Yuwono meyakini temuan dan kesimpulan mereka itu. “Dasar sungai (Kali Bening) yang ada sisa-sisa blok batu candi, sejajar atau sedikit di bawah level

kaki Candi Kedulan,” kata kandidat doktor yang menyusun disertasi tentang DAS Brantas era Majapahit ini. Pengamatan Tribunjogja. com di lokasi belik, dasar aliran sungai memang jauh di bawah permukaan tanah yang padat perumahan penduduk. Dari permukaan dataran Dusun Segaran, dasar Kali Bening lebih kurang 7 meter. Dasar sungai itu di sebagian lokasi terlihat berupa blok-blok batuan beku yang solid, atau batuan sedimen yang sangat padat dan keras. Lebar sungai pada masa lalu jauh lebih lebar ketimbang sekarang. Jumiyanto dan sejumlah warga Dusun Segaran tak menyangka jika salah satu belik di dekat perkampungan mereka memiliki nilai sejarah tinggi. Belik Segaran maupun Belik Jongkangan menurut mereka sudah ada sejak mereka dilahirkan. Keberadaan blok-blok batu yang ada takikan, maupun bentuk-bentuk batu yang jelas dibuat manusia, juga cerita lama dan turun temurun. Di bawah permukaan Dusun Segaran, menurut Jumiyanto, ada begitu banyak batuan candi. “Dulu ya berserakan di mana-mana. Ada yang dipakai pondasi, umpak, dan lain sebagainya. Di dalam tanah saya kira masih banyak. Dari sini (Segaran) sampai Kedulan sana,” kata Jumiyanto. Dusun Jongkangan dan Dusun Segaran di sebelah timur Candi Kedulan kini memiliki catatan sejarah baru sebagai titik penting kemunculan Raja Balitung yang mendorong pembangunan bendung untuk kepentingan candi suci penganut Siwa itu. (setya krisna sumargo)


12 RABU PON 14 MARET 2018 26 JUMADIL AKHIR 1439 NO 2500/TAHUN 6

Kisah Antoni Difabel yang Studi S-3 di Australia

Banyak Teman Membopong Naik Turun Ruang Kuliah Kondisi Antonig tidak memungkinkan melakukan kegiatan sehari-hari sendirian meski di kampus terdapat akomodasi dan moda transportasi bagi penyandang disabilitas.

K

ETERBATASAN fisik tidak menjadi halangan untuk meraih prestasi. Prinsip ini benar-benar dipegang oleh Antoni Saputra. Dia terlahir sebagai difabel jenis physical impairment dengan specific congenital muscular dystrophy. “Saya hanya bisa menggerakkan kepala dan gerakan jari yang terbatas,” ujar Antoni. Meski begitu, Antoni tidak menjadikan keterbatasannya sebagai penghalang.

Sejak jenjang S-1 hingga S-3, dia langganan meraih beasiswa. Ketika S-1, Antoni berkuliah di Universitas Andalas, Padang, dengan beasiswa Bung Hatta. Kemudian S-2 dia menempuhnya di Griffith University Queensland dengan beasiswa disability package Australia Award dari Pemerintah Australia. Lalu pada jenjang doktoral, pria kelahiran Bukittinggi tersebut berkuliah di University of New South Wa-

les, Sydney, dengan beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Antoni berkata, dia ingin maju di pendidikan. Semua perjuangan yang dilaluinya memberikan tantangan tersendiri, khususnya ketika S-1, kampusnya tidak mempunyai akses untuk difabel seperti dirinya. “Untungnya, saya mendapatkan banyak teman yang mau membantu. Mereka membopong saya di atas kursi roda, naik turun tangga ke ruang kuliah,” kenang Antoni. Kebaikan teman-temannya acap dibalas dengan dia mengajari mereka seputar

materi perkuliahan. Tantangan selanjutnya saat menempuh S-2 adalah meyakinkan orangtuanya. Antoni terutama harus meyakinkan sang ibu yang begitu khawatir dengan tinggal jauh meski dia ditemani ayahnya, Effendi. Dibantu Istri Menginjak S-3, bantuan yang didapatkan Antoni kini tidak hanya dari ayahnya, tetapi juga sang istri, Yuki Melani. Antoni mengaku mengenal Yuki lewat media sosial. Mereka berdua memutuskan menikah pada 2011. Antoni melanjutkan, ketika dia sudah merampungkan program doktoralnya,

Antoni bakal kembali ke Padang dan mengabdi sebagai staf di Dinas Sosial. Ada kisah menarik bagaimana Antoni bisa menjabat sebagai abdi negara. Saat masih kuliah S-1, dia membuka les bahasa Inggris dengan uang bulanan hanya Rp 5.000. Salah satu orangtua murid kemudian memberi tahu ada program Wali Kota Padang untuk mempekerjakan difabel di pemerintah kota. Antoni mengiyakan tawaran tersebut karena ingin menunjukkan, penyandang disabilitas juga bisa bekerja di bidang lain. “Ada justifikasi yang beredar, peng-

DOK. PRIBADI ANTONI SAPUTRA

KULIAH - Antoni Saputra saat ini sedang menyelesaikan jen-

jang S3 di Universitas New South Wales, Australia.

guna kursi roda cocoknya jaga warung atau reparasi elektronik, tukang pijat, dan lainnya,” beber Antoni yang berangkat dari pegawai honorer kemudian diangkat tujuh tahun berselang itu. Selain itu, Antoni ber-

mimpi untuk membangun pusat penelitian disabilitas di Indonesia. Dalam pandangannya, Indonesia sebenarnya sudah banyak kemajuan untuk pemenuhan dan perlindungan hak difabel. (kompas.com)

Jokowi dan Prabowo Sepakat ‘Rematch’  PKS Ingatkan PDI-P Hati-hati JAKARTA, TRIBUN - Pemilihan presiden tahun 2019 akan mempertemukan kembali kandidat petahana Joko Widodo dengan Prabowo Subianto. Keduanya akan mengulang pertarungan di Pemilu 2014. Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Romahurmuziy mengatakan bahwa hanya akan ada dua poros yang berkontestasi pada Pilpres 2019. Berdasarkan info yang ia terima, Jokowi dan Prabowo sudah bersepakat untuk maju bersama-sama sebagai capres di Pilpres 2019. “Yang saya terima infonya Jokowi sudah bersepakat untuk maju bersama-sama Prabowo. Ini ibarat rematch. ‘Kita jumpa lagi ya’,” ujar Romi sapaan akrab Romahurmuziy.

Yang saya terima infonya Jokowi sudah bersepakat untuk maju bersama-sama Prabowo. Ini ibarat rematch. Romahurmuziy Ketua Umum PPP Romi menilai wacana pembentukan poros ketiga selain poros pendukung Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum

Poros Ketiga Butuh Keajaiban WAKIL Ketua Umum Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf mengungkapkan wacana pembentukan poros ketiga di luar koalisi pendukung Presiden RI Joko Widodo dan pendukung Ketua Umum Gerindra Prabowo masih memungkinkan untuk terwujud. “Kalau kata Pak SBY (Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono) selalu menyampaikan kalau tidak dikatakan sangat tidak mungkin begitu ya, tapi kalau bagi SBY bagi kami ‘everything is possible,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Umum Partai Amanat Nasional ( PAN) Zulkifli Hasan menilai, munculnya wacana pembentukan poros ketiga selain poros pendukung Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2019 sulit terbentuk. Ia memprediksi hanya akan muncul dua poros dalam kontestasi di Pilpres 2019 mendatang. “Saya bilang dua poros. Tapi kalau ada ketiga (poros ketiga) itu perlu ada keajaiban,” ujar Zulkifli.

Saat ini masih tersisa lima partai yang belum mendeklarasikan capres, yakni Partai Amanat Nasional, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Gerindra, dan Partai Demokrat. Jika diasumsikan Gerindra dan PKS yang dimungkinkan mengusung Prabowo, maka PAN, PKB, dan Demokrat bisa mengusung capres baru. Jumlah kursi ketiganya yang sebesar 27,85 persen, cukup untuk mengusung capres. Menurut Zulkifli, saat ini partainya masih menjalin komunikasi informal dengan seluruh partai, termasuk dengan Gerindra dan PDI-P. Ia menegaskan semua kemungkinan masih bisa terjadi. Kendati sulit untuk memunculkan poros ketiga di luar koalisi pendukung Jokowi dan Prabowo. “Ini baru awal. Semua kan terbuka. Baru pertemuan-pertemuan informal antara parpol, jadi semua kemungkinan masih terbuka. Walaupun secara rasional dua poros. Kalau poros ketiga itu keajaiban baru bisa terjadi,” kata Ketua MPR itu. (tribun Network/fik/kps/wly)

Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres 2019 tak akan terbentuk. Ia mengatakan, munculnya wacana poros ketiga merupakan bagian dari basa-basi politik. Poros ketiga, lanjut Romi, hanya bisa terbentuk jika Gerindra dan PKS sepakat untuk berkoalisi. Sementara tiga partai lainnya berkoalisi membentuk poros baru atau poros ketiga mengusung calon lain. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon meyakini Pilpres 2019 hanya menjadi rematch Prabowo Subianto versus Jokowi. “Prediksi saya dari awal kan memang akan head to head. Hanya ada dua calon. Rematch atau two horse race. Jadi sejak awal saya berpendapat seperti itu,” ujar Fadli. Ilusi Politisi PDI Perjuangan, Hendrawan Supratikno menilai rematch antara Prabowo dan Jokowi di Pilpres 2019 adalah sebuah ilusi. Karena pernyataan tersebut dianggapnya masih prematur, masih banyak dinamika-dinamika politik yang berubah setiap saat. “Terlalu dini untuk berspekulasi soal tersebut. Biarkan dinamika yang ada berevolusi, jangan dipaksa berakselerasi. Komunikasi politik masih terus berlangsung, dengan matra kemungkinan yang bervariasi,” kata Hendrawan. Tak Terbantahkan PKS pun angkat suara terkait hal tersebut. PKS menyatakan tiket Gerindra dan PKS untuk maju di Pilpres merupakan sebuah fakta tak terbantahkan. “Kalau ilusi kan berarti tidak mungkin. Berarti kalau kayak gitu, tiket Gerindra dan PKS tidak terpakai dong. Gerindra dan PKS sudah cukup untuk maju ke Pilpres,” kata Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera. Mardani menyebut saat ini PKS dan Gerindra sedang bermusyawarah menentukan pasangan capres-cawapres. (tribun network/fik/kps/wly)

ANTARA/DHEMAS REVIYANTO

PEMANTAU KASUS NOVEL - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan (tengah) didampingi tim

advokat hadir memenuhi panggilan pemeriksaan Tim Pemantauan Kasus Novel Baswedan di kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnasham), Jakarta, Selasa (13/3). Novel Baswedan akan dimintai keterangan terkait kronologi penyiraman air keras yang menimpa dirinya.

Berita Sekilas

Vespa Jadul Terjual Rp 2,8 Miliar

SEBUAH Vespa berhasil terjual dengan harga yang fantastis. Vespa seri “0” yang diproduksi pada tahun 1946 dibanderol sampai 200.000 euro atau sekitar Rp 2,8 miliar. Vespa ini merupakan model paling awal. Dikutip dari laman otomotif.net, Skuter klasik ini dilelang dalam situs Catawiki yang berada di Amsterdam. Mempunyai nomer rangka 1003, merupakan jenis Vespa tertua ketiga saat ini yang

masih hidup. Sementara itu nomor 1001 dan 1002 sudah tidak ditemukan. Vespa ini hanya diproduksi sebanyak 60 unit di dunia. Pemilik menyebutkan, bahwa unit Vespa in sudah mendapat sentuhan restorasi, di mana tampak pada beberapa bagian terlihat baru. Namun, siapa pun yang melakukan pekerjaan restorasi ini, tetap membuatnya spesial, mengingat asal usul dari Vespa itu sendiri.

Ganjar Pranowo

‘Sowan’ Buya Syafii CAGUB Jawa Tengah Ganjar Pranowo bertemu dengan mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Buya Syafii Maarif di Gedung Grha Suara Muhammadiyah Yogyakarta, Selasa (13/2/2018). Ganjar meminta saran dan petunjuk dari Buya Syafii Maarif terkait Pilkada agar berjalan adem, bermutu dan menyenangkan. “Tentu tidak bisa dipungkiri saya pasti akan minta saran petunjuk dari beliau kaitannya agar Pilkada kita adem, bermutu, menyenangkan, bukan yang galak-galak, kira kira itu. Nah saya sowan kepada beliau untuk mendiskusikan itu,” pa-

NORISTERA PARETRI

par Ganjar. Ganjar melanjutkan, dalam diskusi yang berlangsung tertutup selama satu jam tersebut, Buya Syafii Maarif banyak memberikan masukan kepada dirinya, diantaranya program-program yang dibuat itu ke arah yang lebih realistis. “Beliau kasih contoh pertanian organik, saya kasih contoh akses permodalan untuk mereka usaha kecil dan mikro yang sudah kita laksanakan, dan sekarang kurang lebih 15 ribu nasabah ini akan bisa mendorong ekonomi masyarakat dan individu usaha kecil ekonomi lebih mandiri,” katanya. (era)

IST

Vespa ini empunyai mesin 2-tak dengan kapasitas 98 cc serta dipadukan dengan

tiga percepatan yang dikendalikan di tangan kiri. (tribun jogja)


MALIOBORO BLITZ 13

RABU PON 14 MARET 2018

Belasan Pengguna Narkotika Diringkus YOGYA, TRIBUN - Belasan orang ditangkap Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Yogyakarta terkait kasus narkotika. Penangkapan belasan orang tak memakan waktu lebih dari empat hari. Kasat Resnarkoba Polresta Yogyakarta, Kompol Sugeng Riyadi mengatakan, penangkapan itu bermula saat pihaknya menangkap dua orang pemakai tembakau gorila, yakni NAS (18) dan FDK (30) di daerah Depok, Sleman, Selasa malam pekan lalu (6/3). Setelah itu, pihaknya lantas melakukan penggeledahan dan berhasil menemukan satu puntung rokok tembakau gorila seberat 0,39 gram dan sisa puntung rokok tembakau gorila yang usai dikonsumsi. “Keduanya kami tangkap di Jalan Sepak Sola, Depok, Sleman. NAS ini masih berstatus pelajar SMA dan FDK sudah bekerja,” katanya saat ungkap kasus di Mapolresta Yogyakarta, Selasa (13/3). Saat diinterogasi, kedua tersangka mengaku mendapatkan barang tersebut dari seorang pria berinisial DA (29) yang tinggal di sebuah indekos yang berlokasi di Nogopuro, Depok, Sleman.

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI

UNGKAP KASUS - Sejumlah tersangka penyalahgunaan narkoba dihadirkan dalam konferensi pers ungkap kasus narkoba di Mapolresta Yogyakarta, Selasa (13/3). Dalam operasi selama

tiga hari itu, polisi mengamankan 13 orang penyalahgunaan tembakau gorila dan ganja.

 ke halaman 19

Satu Perusahaan Berdayakan 600 Keluarga  Kawasan Industri Piyungan Siap Menampung Investor Defile Ramaikan HUT Satpol PP SATPOL PP DIY dan Dinas Kebakaran Kota Yogyakarta akan menggelar rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) bersama pada besok, Kamis (15/3). Kepala Satpol PP Kota Yogyakarta, Nurwidihartana menjelaskan Satpol PP DIY memutuskan untuk memusatkan rangkaian HUT di Kota Yogyakarta dengan alasan khusus. “Dulu pada tahun 1949, Sri Sultan Hamengku Buwono IX membentuk Datasemen Satpol PP. Kemudian karena merasa bentukan ini dibutuhkan, maka pemerintah pusat membentuk Satpol PP pada 3 Maret 1950 di Jawa dan Madura,” jelasnya, saat jumpa pers di Ruang Yudhistira, Selasa (13/3).

KAWASAN INDUSTRI PIYUNGAN Kawasan industri ini memiliki luas 335 hektare, diarahkan untuk pengembangan industri fashion, kuliner, animasi, kerajinan, hingga perfilman. UMKM tetap menjadi fokus utama mengingat DIY punya 524.395 UMKM yang mendominasi 98,4% pertumbuhan ekonomi.

335 HEKTARE

98,4 PERSEN

Yang jelas akan memberdayakan masyarakat sekitar. Kemarin sudah dipetakan oleh perusahaan.

DIY menjadi salah satu provinsi yang masuk dalam perluasan implementasi Kemudahan Investasi Langsung Konstruksi (KLIK). Selain DIY, langkah yang dilakukan Badan Koordinasi Penanam-

an Modal (BKPM) RI itu juga meliputi sejumlah daerah lain.  ke halaman 19

Satu sampai dua perusahaan yang masuk diperkirakan akan membawa investasi sebesar Rp15 miliar. Ada perusahaan asing yang sudah melakukan proses penjajakan tapi belum masuk perizinan. Pemda DIY dipastikan menolak investasi di kawasan itu untuk perusahaan yang memiliki tingkat polutan tinggi

GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN

Sistem Zonasi PPDB Tunggu Aturan Main

Meilani Putri

YOGYA, TRIBUN - Aturan baru terkait sistem zonasi yang akan diterapkan pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2018/2019 belum disosialisasikan ke masyarakat. Hal tersebut dikarenakan payung hukum, yakni Peraturan Wali Kota (perwal) sistem zonasi belum disahkan. Kepala Bidang Pendidik Tenaga Ke-

pendidikan Data dan Informasi Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, Samiyo menuturkan, pihaknya masih menunggu keputusan lebih lanjut sebelum akhirnya menjelaskan secara gamblang sistem zonasi kepada masyarakat. “Nanti pasti akan kami sosialisasikan melalui berbagai media. Tatap muka juga. Nunggu Perwal dulu,”

ujarnya ditemui di Gedung DPRD Kota Yogyakarta, Selasa (13/3). Sekretaris Komisi D DPRD Kota Yogyakarta, M Fauzi Noor Afshochi mendesak pemerintah kota untuk segera mengeluarkan Perwal terkait sistem zonasi.  ke halaman 19

Cerita Naufal Menggagas Aplikasi Berbagi untuk Sesama

Kembangkan Bisnis

Sedih Mendapati Makanan Dibuang-buang Sering melihat banyak makanan tersisa di sekelilingnya, membuat batin Fathin Naufal miris. Dia sedih melihat orang membuang makanan seenaknya. Sedangkan di luar sana, banyak orang yang membanting tulang hanya untuk mendapatkan makanan.

KETIKA bakat didukung semesta, maka semua akan berjalan. Begitulah yang dilakukan Meilani Putri Utami. Setelah berkembang dengan bisnis fesyen dan seminar kit, kini dia melebarkan sayap bisnis di bidang kuliner.  ke halaman 19

 ke halaman 19

Pemda DIY belum bisa menghitung secara pasti berapa uang yang akan berputar dari kawasan ini. Perusahaan-perusahaan yang ada di sana akan memberdayakan masyarakat sekitar pada proses produksi. Ada satu perusahaan yang melakukan perhitungan bahwa skala produksinya bisa memberdayakan 600 keluarga.

BPD DIY Bangun RTH

 ke halaman 19

siapan menjadi konsekuensi Pemda DIY, untuk pengembangan di sektor ekonomi. “Karena Piyungan sudah masuk dalam program KLIK, mau tidak mau kita harus siap. Apalagi, ini adalah program nasional. KLIK menjadi instrumen penting dalam meningkatkan daya saing, sekaligus mengejar ketertinggalan daerah dalam investasi,” ungkapnya.

Infrastruktur Harus Memadai

Budi Wibowo

 ke halaman 19

SEBAGAI bentuk program Corporate Social Responsibilities (CSR), Bank BPD DIY bekerja sama dengan pemerintah memberikan bantuan berupa pembangunan lapangan olahraga dan ruang terbuka hijau (RTH) di SDN Glagah Yogyakarta, Selasa (13/3). “Diharapkan, seluruh penghuni sekolah bahkan masyarakat sekitar bisa turut memanfaatkan keberadaan ruang ruang terbuka hijau dan lapangan olahraga,” ujar Direktur Utama PT Bank BPD DIY, Bambang Setiawan.

YOGYA, TRIBUN - Kawasan Industri Piyungan, Bantul, menjadi salah satu dari 15 kawasan perluasan Kemudahan Investasi Langsung Konstruksi (KLIK) tahap III tahun 2018. Oleh sebab itu, Pemerintah Daerah (Pemda) DIY harus segera mulai melakukan persiapan. Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Gatot Saptadi, seusai Peluncuran Implementasi KLIK tahap III di Hotel Alana, Sleman, pada Senin (12/3) malam. Menurutnya, per-

B

AHKAN, pernah suatu kali Naufal mendapati temannya sendiri harus menjalani perawatan di rumah sakit lantaran tidak DOK PRI

SALURKAN MAKANAN

- Tim Gifood. id membantu menyalurkan makanan ke orang-orang yang membutuhkan di sekitar Yogyakarta.

mampu membeli makanan. “Dari kecil, teman-teman saya kalau punya makanan enggak habis dikasihkan ke saya, saya enggak tega lihat makanan sisa.  ke halaman 19

DOK. GIFOOD.ID


JOGJA SOCCER LAND 14

RABU PON 14 MARET 2018

 Totalitas Tedi Berlian di PSS Sleman

BIODATA Nama : Tedi Berlian TTL : Bogor, 11 Juli 1993 Tinggi : 170 cm Berat : 69 kg Posisi : Wing back

KARIER KLUb Persika Karawang (2011) Persisam Samarinda (2013-2014) Barito Putera (2015-2016) PSS Sleman (2017-2018) Pusamania Borneo FC (2018)

KARIER TIMNAS

Timnas U-13 (2009) Timnas U-14 (2010) Timnas U-16 (2012) SAD Uruguay (2012) Timnas U-18 (2013) GRAFIS/FAUZIRAKHMAN

MUSIM ini tampaknya akan memberikan kejutan bagi Tedi Berlian, bek sayap PSS Sleman. Pasalnya di 2018 ini, ia akan berlaga di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia, Liga 1. Sayangnya ia akan menjajaki Liga 1 musim ini tidak bersama PSS yang dibelanya mati-matian musim lalu. Secara resmi, ia dipinjamkan ke klub penghuni Stadion Segiri Samarinda, Pusamania Borneo FC. Musim 2017 lalu, Tedi sempat mengalami kecelakaan saat men-

coba melakukan penyelamatan lini pertahanan Super Elang Jawa ketika bertandang ke rumah Persijap Jepara di Stadion Gelora Bumi Kartini. Kejadian tak mengenakan menimpa Tedi yang saat mencoba melakukan gerakan salto untuk membuang bola, namun justru mendarat tak sempurna. Kepalanya dengan keras membentur tanah. Hantaman keras tersebut membuat Tedi sampai tak sadarkan diri. Harga mahal kemenangan

PSS saat ini menunjukkan loyalitas Tedi untuk Laskar Sembada. Lewat akun instagramnya, Tedi menuliskan kesedihannya harus meninggalkan PSS musim ini. “Saya ingin sekali bisa membawa PSS ke Liga 1 musim ini. Tapi karena ini perintah dari manajemen, tetap harus saya laksanakan sebagai pemain profesional,” ungkapnya. “Lambang candi di dada lebih besar dari pada sebuah nama di punggung. Terimakasih PSS Sleman” tulisnya di caption Insta-

gramnya, @tediberlian77, seolah menunjukkan kebanggaanya bisa membela klub yang didirikan tahun 1976 ini. Saking berkesannya dengan PSS Sleman, ia bahkan menyatakan siap kembali ke PSS ketika dipanggil lagi. “Kecintaan saya terhadap klub ini lebih besar dibandingkan dengan segalanya,” pungkasnya di ujung caption. Meski begitu, ia menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen PSS. Kabar hijrahnya Tedi karena

Jaga Profesionalitas Meski Belum Move On MESKI berat meninggalkan Sleman, Tedi Berlian yang kini berjersey oranye mencoba tetap total saat membela Pusamania Borneo FC. Ketika dihubungi, Tedi mengaku berusaha mempertahankan profesionalitasnya walaupun masih belum bisa benarbenar move on. Di mana bumi dipijak langit dijunjung. Mungkin ini yang ingin diwujudkan Tedi ketika harus melalui musim ini di klub yang berbeda. “Saya tetap berjuang dulu di Borneo. Masalah kans main atau tidak, itu urusan pelatih,” ujarnya.

FOTO: TRIBUNJOGJA/BRAMASTO ADHY, INSTAGRAM/@ TEDIBERLIAN77/@PSSLEMAN

Buatnya bermain total adalah kewajibannya sebagai pemain sepak bola profesional. Terlebih hal itu terkait masa depan karir sepak bolanya. “Yang terpenting memberikan yang terbaik saja, untuk diri sendiri dan karir saya ke depannya,” ungkapnya. Di sisi lain, ia mengaku masih butuh banyak adaptasi di Pesut Etam. Walaupun di sana sudah ada Dirga dan Munyeng, baginya di klub ini ia menemui banyak hal baru dan butuh penyesuaian. “Ini sudah ikut latihan, tapi masih butuh banyak adaptasi,” katanya. (ang)

dipinjamkan ke klub lain pun sempat membuat geger lini masa media sosial yang berhubungan dengan pendukung PSS Sleman. Banyak yang menyayangkan kepergian Tedi musim ini. Terlebih Tedi dianggap sebagai salah satu penggawa yang sepenuh hati membela PSS. Di Twitter misalnya, banyak yang tidak menyangka Tedi masuk sebagai opsi pemain yang dipinjamkan. Terima kasih Tedi Berlian, sampai jumpa lagi di Stadion Maguwoharjo! (ang)

Kecintaan saya terhadap klub ini lebih besar dibandingkan dengan segalanya.


JOGJA SPORT 15

RABU PON 14 MARET 2018

Barter dengan Dua Pemain Borneo  PSS Kembali Bongkar Pasang Pemainnya SLEMAN, TRIBUN - PSS Sleman kembali melakukan perombakan dalam skuadnya. Kali ini kembali lini belakang yang direnovasi oleh Herry Kiswanto, pelatih kepala PSS Sleman. Usai melepas Bima Reksa dan Absor Fauzi, manajemen resmi meminjamkan wings back, Tedi Berlian kepada Pusamania Borneo FC. Perubahan tersebut dilakukan untuk menyesuaikan komposisi racikan Herry Kiswanto sebelum melakoni kompetisi Liga 2 Indonesia musim ini. Hal ini dikonfirmasi Manajer PSS Sleman, Sismantoro. Tedi selama semusim ini akan melakoni debutnya dengan klub Liga 1 ini menyusul mantan penggawa PSS Dirga Lasut dan Muhammad Bagus Nirwanto alias Bagus Munyeng yang resmi teken kontrak dengan Pesut Etam. “Tedi (Berlian) tidak mundur atau kami coret, tapi kami pinjamkan ke Borneo FC,” kata Sismantoro, Selasa (13/3). Sebagai gantinya, PSS mendapatkan dua pemain pinjaman sekaligus dari Borneo. Mereka adalah penyerang Rival Lastori dan bek kiri Yericho Cristiantoko. Besar kemungkinan PSS masih akan melakukan bongkar pasang legiunnya menjelang bergulirnya kompetisi. Sebelumnya dua pemain senior juga terlihat sudah merapat dan berlatih bersama Super Elang Jawa, Waluyo dan Syamsul Bachri Chaerudin. Selain itu, masih ada eks gelandang Persegres Gresik, David Firistian yang

masih trial di bawah pengawasan pelatih. “Untuk David kami masih menunggu rekomendasi dari pelatih, hingga saat ini masih belum ada kepastian dan masih diamati oleh tim pelatih,” ungkapnya. Dengan masuknya dua penggawa Pesut Etam, kini skuad Laskar Sembada diperkuat 24 pemain. Sedangkan target manajemen bisa membawa 25 pemain di kompetisi tahun ini. Datangnya pemain-pemain anyar inipun diharapkan menjadi tumpuan PSS dapat mencapai target lolos promosi ke Liga 1 musim ini. Cari Pengalaman Ada dua pemain Borneo FC resmi meninggalkan Samarinda, kota asal klub itu untuk menuju Sleman. Penyerang Rival Lastori dan bek kiri Yericho Cristiantoko ditukar pinjamkan dengan Tedi Berlian merupakan hasil evaluasi jajaran pelatih, setelah mereka gagal mempertahankan gelar di turnamen Piala Gubernur Kaltim 2018 beberapa waktu lalu. “Tedi Berlian resmi bergabung dengan Borneo FC untuk Liga 1 2018 dengan status pinjaman dari PSS Sleman. Posisi bek kiri ini sesuai dengan kebutuhan tim. Kami berharap Tedi bisa memberikan kontribusi bersama Borneo FC,” kata presiden klub Nabil Husein dilansir dari Tribun Kaltim. “Kami berharap Rifal Lastori dan Yericho bisa mendapatkan jam terbang di PSS Sleman, jadi kami meminjamkan mereka untuk bisa mencari pengalaman lagi,” imbuhnya. (ang/tribunkaltim) ang/tribunkaltim)

INSTAGRAM/@BORNEOFC.ID

YERICHO CRISTIANTOKO

RIVAL LASTORI

Semoga Tidak Molor Lagi  PS Tira Akhirnya Boyongan ke Bantul Pekan Ini BANTUL, TRIBUN - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator Kompetisi Liga 1 2018, sudah mengirimkan draft jadwal kompetisi kepada klub peserta, termasuk PS Tira yang akan berkandang di Stadion Sultan Agung, Bantul, untuk kompetisi mendatang. Berdasarkan draft yang diterima tim berjuluk Young Warriors tersebut, PS Tira akan melakoni laga per dananya di kompetisi Liga 1 bertandang ke Bandung, untuk menghadapi tuan rumah Persib Bandung yang akan digelar 25 Maret 2018 mendatang. Meskipun baru sebatas draft yang bisa saja berubah, namun setelah mendapat-

Kita menunggu verifikasi PSSI, sejauh ini tiga pemain asing menurut pelatih sudah ok, mudah-mudahan tidak ada kendala. kan draft jadwal kompetisi tersebut, PS Tira langsung berencana untuk boyongan ke Bantul yang sebelumnya sempat tertunda, akibat belum adanya kepastian jadwal.

Jajaki Uji Coba Lawan PSS dan PSIS BATALNYA rencana uji coba yang sebelumnya telah direncanakan melawan Persib Bandung, membuat manajemen PS Tira membuka peluang untuk melakoni ujicoba melawan PSS Sleman atau PSIS Semarang sebelum bergulirnya kompetisi resmi. Namun lantaran mepetnya jadwal Liga 1 yang sesuai draft dimulai tanggal 23 Maret mendatang, membuat rencana uji coba ini masih akan dikaji ulang sesuai dengan perminataan pelatih Rudy Eka Priyambada. Terlebih dengan rencana boyongan PS Tira yang baru akan berangkat ke Bantul antara tanggal 15 atau 16 Maret mendatang, membuat jadwal semakin padat belum lagi dengan rencana tim yang akan dilaunching 18 Maret 2018 dihadapan publik Bantul.

“Tanggal 18 Maret kan kita ujicoba dengan Bantul Selection sekalian launching, apakah setelah itu ada uji coba lagi tergantung pelatih. Kita jajaki antara PSS Sleman atau PSIS Semarang, tapi keputusan kembali lagi kepada pelatih,” ujar Yandri. Sejauh ini, PS Tira baru direncanakan melakoni uji coba melawan tim lokal di Bogor, Rabu (14/3) besok. Setelah sebelumnya telah beruji coba dengan Barito Putera, Villa 2000, dan Persita Tangerang. “Kita lihat kondisi, kalau sesuai draft tanggal 25 Maret 2018 lawan Persib Bandung, maka tanggal 23 Maret kita sudah berangkat ke Bandung, sekali lagi kita serahkan ke Pelatih apakah ujicoba lagi dirasa perlu atau tidak,” pungkasnya. (han)

Sekretaris Umum PS Tira, Yandri mengungkapkan rencananya PS Tira akan segera boyongan ke Bantul antara tanggal 15 atau 16 Maret, sebelum akhirnya diperkenalkan kepada publik Bantul melalui acara launching tim yang digelar 18 Maret 2018 mendatang. “Sejauh ini yang paling up to date ya ini, mudah-mudahan tidak molor lagi, apalagi tanggal 23 sudah pembukaan Liga dan 25 kita lawan Bandung (Persib),” ujar Yandri kepada Tribun Jogja. Hal itu pula yang menyebabkan rencana uji coba yang seharusnya mempertemukan Persib Bandung dan PS Tira akhirnya dibatalkan. Mengingat dua tim ini akan bersua di laga perdana kompetisi Liga 1 2018. Pemain Asing Mengenai pemain asing yang akan digunakan di kompetisi nanti, Yandri mengungkapkan sejauh ini timnya baru mengantongi tiga nama yang hampir pasti digunakan, yakni Kim SangMin (Korea Selatan), Gustavo Lopez (Argentina), dan Mariano Berriex (Argentina). Menurut Yandri, PS Tira masih memburu satu lagi pemain asing yang diproyeksikan sebagai juru gedor Young Warriors musim depan. “Kita menunggu verifikasi PSSI, sejauh ini tiga pemain asing menurut pelatih sudah ok, mudah-mudahan tidak ada kendala,” “Kita maksimalkan lah empat pemain asing, pemain asal Kroasia sifatnya kita masih penjajakan, belum ada kepastian, bisa saja kita cari pemain lainnya yang pasti untuk posisi kita cari striker,” imbuh Yandri. (han)

INSTAGRAM/@PSTNI_OFFICIAL

LATIHAN - Para punggawa PS Tira tengah melakukan latihan rutin di Pusat Pendidikan Zeni (Pusdikzi), Bogor, Jawa Barat, beber-

apa waktu lalu.

Manajemen Persija Datangi Pemkab Bantul soal SSA BANTUL, TRIBUN - Setelah PS Tira yang dalam waktu dekat merapat ke Bumi Projo Tamansari, kini giliran juara Piala Presiden 2018, Persija Jakarta yang membidik Stadion Sultan Agung (SSA), sebagai homebase di musim kompetisi 2018. Keseriusan Mancan Kemayoran untuk merapat ke SSA terlihat dari lawatan manajemen Persija ke Pemkab Bantul sebagai pemilik SSA, Selasa (13/3). Direktur Utama Persija, Gede Widiade menyebut kepastian minat Persija ke Bantul setelah Stadion Manahan Solo tidak lagi masuk opsi. “Kami memang biasanya ke Solo, tapi ada persyaratan teknis tidak dapat dipenuhi Stadion Manahan. Karena itu kami mencari alternatif lain, ya ke Bantul ini,”

ungkapnya. Sebelumnya, manajemen tim Persija telah berkirim surat kepada Bupati Bantul untuk audiensi, yang berisi permohonan untuk menjadikan SSA sebagai homebase untuk kompetisi Liga 1 musim 2018 ini. Adapun asalan kepindahan sementara itu lantaran stadion di sekita Jakarta sedang dalam masa renovasi sebagai persiapan Asian Games 2018. Selain itu, Gede menyebutkan banyak fasilitas penunjang di sekita SSA yang mempermudah mobilitas dan menunjang kebutuhan klub. Seperti jarak dengan bandara dan pusat kota. “Lokasi SSA kami nilai kondusif dan jaraknya tidak jauh dengan bandara dan Yogya. Kami berharap bisa mengguna-

kan Bantul sebagai homebase,” katanya. Terpisah, Bupati Bantul Suharsono menyambut baik adanya tim Liga 1 yang menjadikan SSA sebagai markas mereka. Terlebih sebelumnya tim Liga 1 lainnya, PS Tira sudah terlebih dahulu tidak hanya memakai SSA sebagai markas tapi juga home ground di Bumi Projo Tamansari itu. “Jika ingin memakai tetap harus menjaga ketertiban dan keindahan serta fasilitas stadion kami,” kata Suharsono. Jika disetujui semuanya, maka ada enam klub sekaligus yang nantinya menggunakan stadion ini. Yaitu, dua tim lokal Bantul yang berkompetisi di Liga 3, Protaba dan Persiba Bantul, kemudian PSIM Yogya di Liga 2, PS TNI, PSIS dan Persija di Liga 1. (ang)

PSIM Coret Separuh dari 50 Nama Pemain Seleksi

TRIBUNJOGJA/HANIF SURYO NUGROHO

SELEKSI PEMAIN - Sesi game pada hari kedua seleksi pemain luar

daerah yang digelar PSIM Yogyakarta, di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Selasa (13/3).

YOGYA, TRIBUN - Sekira 50 pemain dari luar daerah yang menjadi rekomendasi bersaing menunjukkan kemampuan terbaik mereka pada seleksi hari kedua PSIM Yogyakarta di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Selasa (13/3). Jika pada seleksi hari pertama, Pelatih Erwan Hendarwanto masih memberikan kesempatan kedua, pada seleksi kali ini pelatih asal Magelang tersebut langsung mencoret separuh pemain seleksi yang dianggapnya tidak sesuai dengan karakter bermain Laskar Mataram. “Pengurangan ada, mungkin ba-

nyak. Jadi, mungkin bisa separuh dari 50 pemain yang ikut seleksi, kita akan fokus lagi mencari pemain yang sesuai dengan permainan kita,” ujar Erwan saat ditemui seusai memimpim seleksi pemain. Meski mencoret cukup banyak nama di seleksi hari kedua ini, namun Erwan mengaku telah mengantongi 5 nama yang dapat ia pastikan cocok dengan gaya bermain dan juga karakter PSIM Yogyakarta. “Ada 5 nama yang saya pastikan dia cocok dengan kita, yang lain kita pantau besok, yang baru datang akan kita beri kesempatan,” imbuhnya.

Menurutnya, pemain yang dicoret pada tahap seleksi kali ini bukan berarti dinilai jelek, melainkan dianggap tidak sesuai pemain yang dibutuhkan oleh tim. Terkait striket, Erwan menilai belum terpikat dengan penampilan penyerang yang mengikuti seleksi tersebut antara lain Wirahadi (eks Persatu Tuban), Tinton Suharto (eks PS Timah Bangka Belitung), Andri Faisal Amru (eks PSM Makassar), dan beberapa nama lainnya. “Kita sudah dapat pemain di posisi belakang, winger, tengah, tapi striker belum ada,” ujar Erwan. Meski demikian, Erwan meng-

aku tak ingin terburu-buru melakukan pencoretan dan akan memberikan kesempatan kedua untuk Wirahadi dan Tinton Suharto. “Wirahadi sebenarnya cukup, dia paham dengan gaya kita. Kita cek kondisi terakhirnya dia kan cedera, jadi dia keliatan. Nanti tergantung kondisinya dia saya, tapi dari cara main dia sudah paham gaya kita,” ujar Erwan. Sementara untuk Tinton, Erwan menilai eks penyerang Persis Solo tersebut masih diberikan kesempatan mengingat ia baru tiba di Yogyakarta, sehingga secara penampilan pun belum dapat dinilai secara keseluruhan. (han)


RABU PON 14 MARET 2018

HALAMAN 16

TEPAT MEDIA ROMOSI P UNTUK S ANDA I BISN

YOGYAKARTA LISTRIK 450W-1,2Jt 900W-1,6Jt 1300W2,1Jt kos-kosan,Daya besar.081903 777852--081328960707 Se-DIY

ELEKTRONIK LAIN-LAIN Dibeli ps4/ ps3/ ps2/ led tv/ laptop anda dengan harga tinggi, dijemput,Hub. 0819.0418.2000 B00812.2018.314232-3

CLEANING SERVICE Jasa Cleaning kmr mandi kotor &berkerak tlp/WA 087738782014 Kamar mandi lama jadi baru B00002.2018M315192-3

PERCETAKAN

B00002.2018M314448-3

PLN 900W=1,5jt,Daya Bsr Ok,utk Rmh/Kos/Ruko.087738353278 /085101610516 DIY-Jateng,CV.PPM B00001.2018M311982-3

USAHA

B00002.2018M314908-3

Siap bantu skrpsi,tesis&dest all jur.Era(Jl.Janti Gdngkuning blkg STTL)551461/0818277603 B00001.2018M312263-3

Solusi Prima: Bantu Olda, Skripsi, Tesis,Disertasi Timur Brimob T/WA: 0812 2654 9227

B00002.2018M314320-3

Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta

SKRIPSI P2Y bantu Skripsi/Tesis/Disertasi,dll jur.Garansi lolos software antiplagiat 081392902323

HP Dbeli HP bekas harga tinggi terima jual+beli+tukar tambah.Mitra Phonsel Moses:081328977988

B00165.2018M313724-3

SPIRITUAL 100%Semar mesem 100% pemikat, Jodoh,buka aura,puter giling,kunci sukma,pelaris,wibawa,pekerja malam,buang sial,rezeki,karier/ sanggar Klenik Jogja:08174111101/ garansi sampai berhasil

B00002.2018M315029-3

NO CANTIK 081373737377,0816688166,08881414141, 08122999488,08122935959, 087878787055.T:083838383366 B00002.2018M314992-3

B00002.2018M314585-6

Eyang Wisnu bantu mslh usaha kurang lancar,keluarga,hutang tanpa jaminan.Hub:087856426189 B00001.2018M315100-3

TERNAK Dibeli tekek yg bnr2 tkek miniml 45cm keats brppun,serius .Hubungi: 083 869 220 827

Kiestu Pamungkas:Perjodohan, Penglaris,Kerejekian,Pelet/Gendam, Tolak Santet,Susuk,dll.Hub: 081390607111/(WA)082220221005

B01347.2018M315183-3

BARANG ANTIK Dijual samurai roll tbl 5 kedap udara panas tdk pts paku 50jt H 081904245619/081327988629

B00002.2018M312641-4

Konsultasi supranatural melayani: pembangkitan ilmu hikmah,buka aura,pengasihan,pesona diri, pelarisan dagang,rejeki,pengisian badan,pagar gaib/rmh/toko ,pngambilan pusaka,ruwat,gngguan gaib, sedia ajimat(benda bertuah) 085640222430/087839995009

MUSIK Nirai Musik:Jual mcm²gtr,kbd, biola,snar,strap,dll.Terima reparasi: RukoTM12,Jagokm4,T566473 B00002.2018M315187-3

B00002.2018M315024-8

Membuat org berkata”Ya”Hutang Percintaan RT Tangga Jual Bli dll Djogja 087836600373 No SMS

B00001.2018M314796-3

BAJA RINGAN Baja ringan 110~130 rb/m²,grs,hitg software,Hubungi WA 085729126685 B00001.2018M314800-3

Bajaringan murah kualitas SNI terpasang mulai dari 100Rb/m².Hub 087818285656/082135471993 B00002.2018M311453-3

EjaTRUSs Baja Ringan:Bj 1WF canopy Gypsum grnsi Rapi Presisi wA081325655973/cp087839535993 B01127.2018M313498-3

BATU BATA Batubata kecil550rb,besar600rb sudah smpai lokasi!Pasir900rb,batu700rb/ truk.wa085643283834 B00001.2018M314152-3

CANOPY Berkah kusus Canopy hrg trjangkau 175/m grnsi 5Th SNI.WA081325209457 /081804775758 shari jd B00002.2018M313110-3

Canopy Galvalum:220.Stainles:320. Pintu pagar,balkon,tralis dll.Proses cpt.CP:082138917173 B00002.2018M311248-3

PROMO Canopy baja ringan 170rb/ m², 1hari selesai,awet,rapi,kokoh,g aransi:Budi 081915240674 B00812.2018.311988-3

GYPSUM ’Nay Gypsum.Mlyani pnjualan bahan &pmasangan garansi 10th.Hg55Rb /m.Maguwo.HP/WA081212336366 B00002.2018M313004-3

Grosir Gypsum,bahan2,pemasangan Punokawan Gypsum Jl.Palagan TentaraPelajarKm9 phone 869865 B00812.2018.314751-3

Sriwijaya gypsum Seyegan.Mgrjkn gypsum,bj ringan,cat.Hg 45rb/m grs 10th.tlp/wa081329623482 B00001.2018M311709-3

ANGKUTAN ”taxibarang jogja”js angkut dlm &luar kota tarif mlai 50rb 0812.1520.2888/ WA0877.3989.1888

B00002.2018M311584-3

Pengasihan Salaman(Relasi,Camer, Pasangan,dll)Jadi Suka Sayang, Tunduk&Takluk,H:085729286719 B00896.2018.315243-3

B01347.2018M308073-3

Ust Mur:Sgl Problem,Prslingkuhn, Dagang Laris,Jual Tnh,Bk aura, Jdh,Pilkada,dll.087825454858

Jasa angkut murah melayani dlm & luarkota. Hub 085643453855 WA 081213659557

B00002.2018M314982-3

B00002.2018M314563-3

B01347.2018M314220-3

B00198.2018M312610-3

Ibu Ida special sembuhkan lmh shwt,ED&bsrkn Mr.P Dijamin tuntas.085601939252/089672104375

Rita massage AllIn Jakal Km19 dtg&buktikan 087839935358/ 08562949292 keibuan bs pjt

B00002.2018M314987-3

Massage Tradisional Capek2 memulihkan Stamina Lulur Khss diPanggil H:Ibu Dewi 081390267799 B00002.2018M314986-3

ObatKuat,Viagra.PmbsrPns, Hammer ofThor,Vimax,TitanGel.PrngsngW. Alat Bantu P/W.AZAY:087739300704 Jl.Mglng Km12 Sleman B00074.2018.315070-4

Pengobatan penyumbatan/kreatin urium tinggi rematik nyeri sendi.Hub 087839233320 WA/SMS B00002.2018M315062-3

Pijat pgal2&terapi Bu Wien.Jl Magelang km8 jmbtn lyang Jombor keutr 1km.Ada Eko ban ketmr 50m keutr 50m bk tiap hari pk9-19. Tarif pgl 75rb.Trapi 100rb B00001.2018M313588-5

Pijat Syaraf Kejepit,Trapi Otot Sendi,Sesak Nafas,Kesemutan. Pak Giarto 087774444123 70rb B00002.2018M314052-3

Pjt capek drh tnggi vrtigo asma keluhn P/W B.Parmi blkgSPBU Singosaren Js60rb087838287965 B01347.2018M312067-3

Rahasia terapi urut khusus kejantanan/kewanitaan(bener2 trapi) ckp80rb H.BuTri081392625717 B01347.2018M314630-3

Shella terapi, mengatsi masalah keluhan pria/wanita dewasa hub: 081215030161 B01347.2018M315180-3

Trapi kluhan pria/wnt mtde pjt js60rb djmn smbh tnp obat H:B. Rub081804381859(trpi beneran)

B01347.2018M312833-3

Jasa gambar bangunan 3D,renov,IMB, bangun baru.H:085228974246, www. efisien-bangunan.web.id B00002.2018M314484-3

Ko n s t r u k s i B a j a , B a n g u n Pabrik,Gudang,Pagar,Tralis, Arsitek.0817266893 B00002.2018M313392-3

BANGUNAN Bengkel Rmh, Anda Bth Tkng Profesional Hub P.Yanto HP&WA 081227116883. Sms aj kami datang

SUMUR BOR ”KurasSmr/Bor svspompair sdtWC kranBuntu P.Mitro WA087755822897 Demangan 082135817893Jakal

B00692.2018.313806-3

Jasa bangun baru/renov/intr/extr/ gmb3D/gmbrkrj/imb.Bea ringan. Disesuaikan.Hub 081233423833

B00002.2018M314580-3

-SmrBor tembus batu alat mesin-Smr Suntik/gali/resapan dll085101173321/081325959520 Murah

B00001.2018M314899-3

Pelaksanaan Bangunan Gedung,Rmh/ Ruko/KosBsr/Kcl Baru/Renov H:SAE 085602001444SMS/WA KmDtng

B00812.2018.311543-3

Ahli SmrBor sdtWC salMampt Zauji 082221778900 Jl Wates,Timoho, Jokteng,JEC,Tajem,Berbah DIY

B00896.2018.314951-3

Perbaikan Rmh Bocor Talang Dak dll.Minat sms Tukang Lsg 081804322019/081226401661 Garansi

B00812.2018.314501-3

Ahli smrBor(20-100)Tembus batu/ gali/resapan/Psg&svs pompa air 085100333665/08562878665 Grs

B00002.2018M315048-3

Suntik beton atasi beton bocor retak keropos.H: Pak Dwi,CV.Gardita 0274-372487/08122742964

B00812.2018.311542-3

Ahli smrBor20-100m suntik svs pompAir smr gali salurnBuntu P.Nur 081226561001 Blawong24jam

B00812.2018.311821-3

B00812.2018.312576-3

Mbah Trimo Tkg Bor Dalam0-150m alat sndri psg-svs pompaAir sgl merk sdt/WC/sal buntu grnsi 1th 085102166637/081904000037 P Mardi ahli sumur bor sdotWC H:0818271723 Jakal Hrg murah WA085291886699 dr Blawong gnrsi B00002.2018M308041-3

Pakar penagkal petir,Ground/ Arde,Pompa air,Sumur bor,WC, Geolistrik.Telp/WA:085101994138 B00002.2018M311731-3

Mau Pasang Iklan Muraah di Tribun/KR/SM/Solopos/Kompas SMS/ WA:085100544243 Jl.Godean Km6,5

Sedot WC, Svs pompa air 24jam Bor sumur 12m-150m sal buntu H. Bayu 087838452245 Jl.Monjali

B00165.2018.314257-3

ServisPompaAir sedotWC salMampet sumurbor suntik WA 085100412459 Abdulmalik Umbulharjo sgr

B00812.2018.314749-3

B00002.2018M314860-3

Suntik smur timba/bor smr air brsih, rspn air sdtWC sal mampet svsPompa 085102533744 murah

BIRO JODOH Ikuti piknik serasi 2hr 28&29april ke Tawangmangu dftr:serasi 08385045760 djmn dpt kenalan

B01347.2018M314223-3

Tkg/servis Pompa Air/panggilan/ HP085102431746 P.Agus lgs dtg. Bantul/Yogyakarta/Sleman/oke B00002.2018M314919-3

B00692.2018.315078-3

Undngan temu Jodoh,ahad18 mart jam10 kuncen,jk,dda,gds,jnda,mapan/ umum,FKJDIN 082265008863 B00001.2018M314434-3

MONEY CHANGER

REPARASI Ahli&cpt dtg:Mcuci otomatis/LM Kulkas,sokis,frezer,AC. Bejo Teknik 0817277569/081223457569

TEKNIK Dcr Mekanik mtr yg bs mesin+niat kerja.Srius 083867088777 Kyai Mojo 62 sblh BRI Cab Pingit B00002.2018M315179-3

Ahlinya service khusus Kulkas & MesinCuci otomatis 081328711780 /085106165064 Mandiri Jaya B01347.2018M312070-3

Servis KprGas/Tungku 15Rb sdia regulator tanpa karet sil otomatis knop/tungku.081548222056

ANTENA Antena TV 250K,P.Mini 700rb, Parabola jaring 1jt,bs krdt&trm servis 0811746432/0816664821

B00002.2018M315101-3

ServisTVPanggilan=LED&LCD.Langsung Jadi”Mudah&No Repot”Budi= Telp&WA ,Tel=085228491818M=085782491818,X=081803491818

B00001.2018M313732-3

CCTV CCTV400rb,ip wifi 700rb,2cam 1,9jt,4cam 2,9jt.Trima srvis&bsKrdt, 081390624333/087739226000

GIGI PALSU AhliGigiMuza psg gi2 palsu&bhel grnsi&brkwlts hrg promo mul45rb 087839090836 Bsdpggl kmnsj B01347.2018M312583-3

Pasang gigi palsu kualitas bagus rapi & nyaman di pakai dgn tng profesional 081578650375 B00002.2018M315146-3

B00002.2018M314713-3

’Bale Massage’barat UPN RR Utara30m.Tenaga wanita prof,pjt kerik 90rbWA/SMS: 081804106888 B00198.2018M314878-3

’Mas Nur Pijat atau kerik tradisional 50rb HP:083820707334 diT4/Panggil.Benar2 Pijat B00896.2018.315104-3

Anda capek mau pijat....? Hubungi : Dewi HP. 082136106297 di tempat B01347.2018M311511-3

Aquarius reflexy 70rb/jam.Pasar Cebongan ke Utara 50mkapster baru 087839241530 B00198.2018M314881-3

B.Sum 3trps cpk kseleo perut tdk enak krik.Tiap hr bka P4an Gedongkuning ktmr.085801292164 B00002.2018M314882-3

Bowo32th (satpam)terima pijat capek dit4/panggil.Bertenaga.Dijamin fresh&beda.087731387048 B00002.2018M314251-3

Bu Ida dngn 5 trapis yg sabar H:081809260077.pin DD040CD6. rr tmr dpn Suradi pasir Modalan B01347.2018M315051-3

Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal² dan capek, Jl Parangtritis KM 15,5. Hb: 0821 3884 8584 B00002.2018M312305-3

Christine Massage(44) 087738707207 mlynipjt cpe2,ksleo,klhnpria. Sbr,spn,nymn,bsCurhat.dit4 B01347.2018M315188-3

D i n a R i n i r a m a h , d ew a s a , sopan,kulit brsih,tr m pijat pria&wntHp: 082133005539 B00198.2018M314612-3

ExoticSpa mlyni tradtnl mssg llr,body spa.RR Utr no19 Mgwhrjo, Slmn087838185577(tdk bk cab) B00198.2018M314344-3

Febriana Massage 6 Kapster Muda Cantik2.Plynn,Ramah&Sopan, DijmnFress WA:087738050959 B01126.2018M315095-3

feby 24th mssg fulbd rmh sabar cantik mnarik khss pggln htl serius Call Me 085803954354 B00002.2018M314852-3

Gita trima pijat t4 ramah sabar putih cantik datang ya! Tlp 081804084884 Griya Pijat Capek Muslim Cah Jogja Bk:08.00-20.00 Anak2-Orgtua Blk Kampus UTY 085101858781 B00002.2018M314094-3

JogjaSehat Massage thrps pglmn free soft drink ruang AC parkir belakang Tlp/WA081225447170 B01347.2018M315189-3

Mbak Anik pjt cape2 lekas sehat RR timur dpn garasi Damri masuk 3rmh ke Tmr H:081327626583 B01347.2018M315052-3

mBak Lia Mssge Trdsional Capek Keseleo Rflksi LemahSyahwat ed bs dtmpat/dpnggil 0817274847

B00001.2018M312579-4

SABLON

B00001.2018M313733-3

PIJAT & LULUR #Sehat Prima# pjt urut kerik 75Rb. Trapis New Jl.Ringroad Utara Concat 08170428992

B00002.2018M315065-3

B00002.2018M315160-3

B00896.2018.315244-3

B00002.2018M315012-4

Proses super cpt jamn bpkb mtr,mbl ,truk,angkot,taxi,bis,thn1980-2018. wilyogya 082158556420 B00002.2018M313766-3

Kantorku=terima BPKB mobil/truk/ bis tanpa potongan.tanpa biceking. cepat Hub:082136120110 B00002.2018M315014-3

Kredit Cepat Jaminan BPKB mtr+mbl + sertfkat,Gadai mtr + mblHub: 087838722272 B00385.2018M314991-3

Srini Semox massage mandi lulur Spa dll pelayanan ramah & sabar Hub : 0878 3940 4088 B01347.2018M314869-3

Tng2 mumpuni,Lihai Kusuma Massage RRsltn Per4an Kshn keUtr 50m Cpk2,Krik,Ksleo087739165859 B00165.2018.314911-3

Utara XT Square pijatan strong enak terapis wanita muda 50Rb/ jam Buktikan WA 082220044493 B00002.2018M314839-3

WonderfulMsg kpster mantap,Jl. RRbrt P4anDemakijo keutr2Km tmr jln(sblmSlknMtrm)085643030463 B00812.2018.314748-3

Yudhistira52,mssg trad fullbody,man for man trf skrl std,ditempat/pggl wil Yk.081298308501

ASSESORIS KOMP. 2ND Com.Jogjatronik lt.2/72.Ready stock PC,LCD,LAPTOP seken build up.HP Lenovo Dell.WA 08123120077 B00001.2018M314147-4

LAPTOP Dbayartunai laptopkmpter TV LED LCDspeaker dll normal/rusak dtampung sbnyk2nya082136411799 B01347.2018M315055-3

Dibeli hrga tinggi siap jemput Laptop/CPU/LCD/TV syrt halal SMS/ WA 089622182644 Jogja&sktr B00002.2018M312386-3

B01347.2018M314872-3

Mimin Pjtsehat capek2e.d dll dtmpt ramah 081548267782 JECkeTmr 200m blkg pomBnsn keUtr100m B01347.2018M312976-3

Nabila pjet cpk2 krk llr djmin fres JEC kTmr400m PomBensin keUtr400m (4trpis) 081904021340

PERCETAKAN

B01347.2018M313203-3

Nita 20th.Muda,sopan.Hrg sahabat dg anda.Di RingRoad Sltn.SMS/ WA:085600399914 ditmpt

SEDOT WC ’Murah/sdtWC,penuh,bntu/ahli smr/ svs PomAir/087739394535,Gamping/ 085641590049 Janti,Maguwo

B00002.2018M315018-3

Novi mssg sabar ramah di jl Magelang km8.Hub 0 8 19 0 3 8 12 4 2 2

B00812.2018.313928-3

085100419954 sdtWC,smrBorDlm, salBntu Semaki-Wirobrajan P.Zahid 081215501288 Jl.RingroadUtr

B00002.2018M315064-3

Novia Agnes massage, pijat cape pria wanita sabar ramah. hp 0823 2847 6116

B00812.2018.313931-3

Ahli SdtWC,SalBntu,SmrBor/Suntik, Gali,svs,pomp air.P.Mur Yk 085100442374/0817228556 LsgDtg B00812.2018.312886-3

PngurasnWC cptbrsih dgtruk tangkikhsus tdkcpt pnh lg.H:ChandraKirana12 Sagan 562858/589589 B00198.2018M312605-3

SdtWC/SalBntu/SmrBor P.Yatman Jl.Wates/Gamping085100400668 Jakal/Monjali085292531172LsgDtg B00812.2018.312885-3

SdtWC/salBntu/smrBorP.Mugi.H: 087739270571 Jl.Godean/Gamping SVSPompa Jakal085327539598Cpdt B00812.2018.312884-3

SedotWC/kurasWC/WC mampet 0818282016 Jl.Bantul-Jl.Godean 085103127999 Kalasan-Jl.Wonosari

HERBAL SusuNabati plancarASI mama soya tbktiMnmbh kwnts&kwlts ASI.Di Apotek/Mnmkt tdkt 0817278232 B00812.2018.312686-3

OBAT ”Akurat Mengatasi Tlat Bulan”trbkti 1x pke obat djmn tuntas .H”08572992-5777 gransi 100% B00002.2018M314980-3

Obat telat bulan asli kw1(Depkes) aman,tntas,brgrnsi,no tipu2. bs dtmpat. H: 085740662009 B01347.2018M313791-3

Telat bln 399rb COD gnsi pk 1x lcr&tdk tertipu Tablet BPOM-F’CARE 082257468369 B00001.2018M314431-3

B01347.2018M314076-3

B00812.2018.314233-3

Dbeli TV,Led,lptop,comp,AC,kulkas, mCuci,mebel,sofa,etalase,tape, sprgbad,dll.WA087830390888

WC penuh/septic pnh sal mampet svc P.Air sumursuntik timba rspan air H085102884317 lsg Tkg

PENGOBATAN Agen Ud.Mbah Uti.CalsiAsi Booster,dpt melancarkan ASI&haid.Ekstrak Fanugreek,087739347799

B00001.2018M313363-3

B01347.2018M313508-3

B00001.2018M315106-3

B01347.2018M315186-3

Pijat capek²kusus pria di tmpt & panggilan.Pak Afan umur 45th.Hub WA 087738050585 B00001.2018M314741-3

Pijat full body treatment buat lelaki dgn pemijat/terapis pria tempat bersih:081336124175 B00002.2018M312477-3

Pijat kebugaran dijamin joss rasakan sensasinya coba aja pasti puas 087839276882 B00002.2018M313932-3

Pijat sehat Arum Pria&Wanita.Buka09.00-21.00.Hub:082242677041/ WA:082221350358 Pin DB7D1BA7 B00002.2018M314702-3

CATERING

B01033.2018M314891-4

B00002.2018M315147-3

Hlg STNK AB2885BI a/n Muji harsono SH da JlBausasran No50 Rt35/7 Purwokinanti PakualamanYk B00002.2018M315247-3

Hlg STNK AB6356XE a/n Ninik Yunarni d/a Sompilan Rt002/026 Tegaltirto Berbah Sleman Yk Hlg STNKAB8008WZ a/n S.Widiyono d/aAsrama Polri Kalasan 8/2Tirtomartani Kalasan Sleman B00002.2018M315150-3

PEMBERITAHUAN Ingin py Incme15jt++/bl&mwjdkn KISS(Kel.Indo.Selamat Sejahtera)? SMS/WA:”KISS”ke085848906132 B00198.2018M311556-3

PENGUMUMAN Menerima konsultasi masalah keluarga,rumah tangga&pernikahan. HP/WA 085601802433 Aritus,SHI B00002.2018M315154-3

Nikah Siri Cara Islam,Biro Jodoh, Rukyah Syariah.Hub:Ust Kyai Muh/085102806650/085728112253 UC.TERIMA KASIH Dikabulkannya sebuah permohonan melalui Doa²:Novena3x Salam Maria,Rosario,Koronka,Novena Bunda Hati Kudus & Doa utk keperluan khusus lainnya.Dari:FX.Abri Boyoh. B00002.2018M315233-6

B00812.2018.312227-3

AC AC. Chiller. Frezer. Refrigation. Call 0274 865211 APITU Member Yogyakarta

SHAMPO Shampoo noni BSY BPOM,Theraskin, Crystal-X,dijamin murah & asli,SMS/ WA only:087838267678

B00002.2018M313627-3

PESAN ANTAR PsnAntr NsBox/uthAyam PggKltn GuramiBkr,Tmpeng,Snack8rb Matur Tengkyu 4436901-087839676698 B00165.2018.314659-3

GADAI ”Gadai tanpa bunga Mobil/ motor +STNK HP,tablet,laptop,TVLED, cair tinggi 087738443488 B00002.2018M314055-3

5 Menit cair tanpa bunga mobil/Min motor th12+STNK HP,Laptop,TV LED,cmra DSLR.085228886251

FOTO COPY Jual Foto copy all type paket usaha awal hrg mulai 12jt. 0818 0403 4320 / 0813 9161 8640 B00812.2018.314746-3

B00002.2018M314053-3

Dna lsgcair.Jmnn BPKB/ttpmtr/mbl+ STNK.Amn&dpt cshbck.JlGodean Km4.085747000838/087738829877

PAKAIAN

B00002.2018M314170-3

Sofa Nikita+Mj=1550.KasurBusa INOAC 120x200x15=650.Sinar SuryaJl.Bantul 7,5/088802822389

B00002.2018M314961-3

Gdekn BPKB mtr,mbl,Sertfkt(TO) srt lngkp 4mnit cair+bnus cr plunan nyata 083869220827

B01126.2018M314930-3

B01347.2018M315185-3

KREDIT ”Bth Dana Cepat jmn BPKB mtr/ mbl pasti cair bunga rngn cair tggi plat luar bs.085877005252 B00002.2018M314573-3

”Dana tunai jmnn BPKB mobil/ motor,SHM,proses cepat syarat mudah.SMS/WA:081911060905 B00002.2018M315066-3

087739344131(Kota)081804198830(Godean)Lyann kredit mgguan jminn trtulis 750-2Jt.H.Sgra B00002.2018M314783-3

Anda mau kredit Multiguna/TOP UP/Take Over,jaminan BPKB/Sertifikat.HP/WA:0811254180 @ISF

B00692.2018M313507-3

MEUBELAIR BARKAS Jual RATUSAN almari mj krs,dipan buft kusen pnt jndl dll,Jl Bugisan sltn08122700229

B01126.2018M315239-3

Gadai BPKB.No Svy&BI Cek.Lgs Cair.BPKB aman dg finance resmi.Bng rendah.087738191119 Iwan

B01126.2018M313699-3

B00813.2018M315122-3

Sgl ttg AC ruang:Srv,Bkr/Psg Sw,Psg AC Baru/Bekas (bs TT) Selaras Alam AC.Hub:081226954977

Service mebel Plitur Melamin Jok Kursi rotan dll.Terima Jual-Beli mebel lama.087838275020

B00001.2018M314410-3

B00002.2018M314716-3

Jasa servis AC mesin cuci jogja perbaikan perawatan B/psng hub 087845670532(WA) Libur buka

B00896.2018.315242-3

Dna lsgcair.Jmnn BPKB/ttpmtr/mbl+ STNK.Amn&dpt cshbck.JlGodean Km4.085747000838/087738829877

Gestun&Pelunasan CC murah,seninJumat 09.00-17.30,Lokasi Gejayan WA:082136945750

B00002.2018M314477-3

Cuci AC 50Rb tmbh freon60Rb bnkr/ psng AC 250Rb serv Mcuci/kulkas125Rb.Bgaransi082172749082

Cuci Gudang Disc s/d 60%,SofaAyla 221+meja kaca=1.995rb,SinarSurya Jl.Kyaimojo 79 T:583740

B00001.2018M311550-3

KARTU KREDIT Gestun buka tiap hari Senin sampai Sabtu jam 09.00-16.00 WIB. Hub:081391316899

Bantul Teknik ser vis AC,Isi Freon,pasang AC. WA 085740964788 Ar yo

B00002.2018M313796-3

Spcial Rprasi:Mebel Plitur Ulang, Melamin,Rotan,Ganti cover sofa& bsTT! AsaJaya087838882300 B01347.2018M314772-3

LAIN-LAIN Extra income,full/parttime 2-3 jam/ hr.Mhs/ibuRT/PNS.Allbackground. H:085725044313 ibu Novie B01126.2018.311521-3

LgsgKrj Konsultan Nutrisi 2-4jam/ hr 3-5Jt/bln Mhs/Krywn/Umum Hub:Waki 087738744705(No MLM) B01126.2018M314928-3

Mau jualan Dawet tanpa modal? Sistem bagi hasil.Syarat wilayah kota Yogya. WA 082139423670 B00002.2018M314711-3

Telah terbukti cetak sukses financial byk orang.Bisnis nyata.Gabung kami sgr 08112542409 B00002.2018M312785-3

Ush Nutrisi Mkanan Sehat,Part/ Fulltime,1-4jt/bln,MhS,IbuRT,Krywn, Umum SMS/WA081391927312 B01126.2018M313823-3

B02387.2018M314662-3

Bank Syariah,pembiayaan u/brbagai kperluan anda.Jaminan BPKB/Sertifikat.Ridzo 085643464080

BARANG BEKAS Barkas Bantul:Siap beliTinggi Barkas, Mebel,Alat Fitnes,Bengkel,TV,AC,dll CP/WA087739293678 B00002.2018M314418-3

Dibeli barkas:alat RT,electronik, etalase,rak toko,alat bengkel dll. telp/wa085842013639 B00001.2018M313369-3

Djl sgr gnt ush Manequin br 6Bl 25Rb,Freezer sedang 2,5Jt .Javanza, JlTendean29 085106801801 B00002.2018M314907-3

Mb@ Is Jualbeli brg bks siap membeli elektrnk,prlngkapan RT, etalase,grobakdll.081904175509 B00002.2018M312491-3

Sofa50buah@100RbNego.3AC 1PK @1,2JtNego.BangkuComp 30buah @50nego.Hub081904355777/ygserius B00002.2018M315158-3

B00001.2018M313648-3

Butuh dana modal usaha?Jaminan BPKB/Sertifikat.Cepat dan murah. Hub:Yunto(0812 2951 5413)

HOTEL/PENGINAPAN Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,TV LED 32”,free wifi,Aman.Jl Kaliurang KM 19 H:085868248449

B00001.2018M313643-3

Butuh dana modal usaha?Jaminan BPKB/Sertifikat.Cepat&murah.H:Ari 083840120708/08174113655

B00002.2018M314577-3

Hutama Hotel AC, km mandi, TV. Hubungi : Telp 6645766 atau 087738061411

B00001.2018M313649-3

Cukup dg Jaminan BPKB/Sertifikat.Kebutuhan dana anda tratasi. Prss cpt.Anggoro 085729547987 B00001.2018M313652-3

Dana cepat lgs cair jaminan BPKB mtr&mbl,pajak mati,takeover bisa,resmi 24jam:087738690222 WA:081315690799 pin:D2C25CD7 B00002.2018M314620-4

Dana tunai lsg cair dg agunan BPKB prs cpt,mdh tnp BI ceking,plat KTP luar OK 089685266264 B00896.2018.315105-3

Gadai BPKB mtr/mbl cukup KTP, KK langsung cair NO BI cek NO survey.Hub: Helen 087821300110 B00692.2018.314110-3

Kembangkan usaha dgn system Syariah.Mudah&cpt.Jaminan BPKB/Sertifikat.Santoso 081904183858 B00001.2018M313647-3

Kredit macet-bermasalah.SHM,motor disita-dilelang.Motor kredit digadaikan:082220518188 B00002.2018M315063-3

Pembiayaan berbagai kperluan anda melalui Bank Syariah.Jmnn BPKB/Srtfkat.Ricky 08562503808 B00001.2018M313654-3

Pembiayaan modal usaha, konsumsi.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Sarno(0813 9228 7573) B00001.2018M313653-3

Pembiayaan sistem syariah,murah, mudah,cepat.Jaminan SHM/BPKB. Hub:Nurma(085868425000) B00001.2018M313644-3

Pembiayaan sistem syariah,murah ,mudah,cepat.Jaminan SHM/BPKB. Hub:Nurul(0812 1464 4338) B00001.2018M313640-3

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Irwan (0821 1238 0523) B00001.2018M313655-3

Pembiayaan system syariah,murah & cepat.Jaminan BPKB/Sertifikat. Hub:Rachmat 081804264581

B01347.2018M312974-3

KURSUS ’Kursus stir mobil Fadli murah dan bisa antar jemput.Hub:WA/SMS 081328856284 / 0274-388866

B01126.2018M312231-3

3 Jam bisa baca Al-Qur’an, Tahsin & Tahfidz (0274) 4284364 082134415773 amanajogja.com B00165.2018.312553-3

Amana Kursus Stir Mobil,Murah,Cepat Mahir 0274-4284364-08112649978 www.amana-transport.com B00165.2018.312554-3

CVSetyaraya kursus stir djamin bs 1jam bs nyupir.Sdia tnaga pngajar aja.Tlp/WA081229800338 B00002.2018M314794-3

Sln 150,R pengntn 500,Jahit,Behel ,Bbrshop,Sulam Als,www.kursuskusumatiara.com 087838244799 B01126.2018M315238-3

Stir AlFattah Maguwoharjo.Utk pemula&spcialis orgTkut.AdaT4 khs latihan.WA/SMS085701155141 B00812.2018.312883-3

Stir mobil JDS 250rb/5jam Bisa antar jemput 087722248483, www.kursusmengemudijogja.com B00812.2018.314616-3

LES/PRIVAT Les SD/SMP/SMA nem tinggi hub Nindya Gama Jl.Nakulo 16A Wirobrajan 370520 HP 081578956084 B00002.2018M311609-3

Privat di mulai dari titik lemah siswa dr TK SD SMP SMA MHS di Jenius EM.Hub:087838303948 B00002.2018M314958-3

Privat guru dtg kermh,hrg terjangkau mencoba grts.TK&SD,all MaPel,siap UAS/UN.082221154532 B00001.2018M314669-3

Pjt/kerik area RRoad utr yg cpk bdn kmbli fres.Nanda 081804265226 /085647181838 adat4 prbdi B00001.2018M314841-3

B00002.2018M315013-4

B00165.2018.313230-6

B00001.2018M313651-3

Popi 70-200rb,Fas AC,TV,HeatrMP, PrkrLuas,Jl.Kaliurang km15 T:0274895484,WA:081325471039

B00812.2018.313929-3

PEMBIAYAAN Butuh Dwit=Jaminkan BPKB mobil/bis/ truk tanpa potongan,bisa TO,&tanpa BI ceking&terima gadai=mobil/ mtr+STNK.082327758040

B00812.2018.314613-3

B00812.2018.314614-3

Hlg BPKB AB3514XQ an Mikael Tumidjan da JlAster IV/378 PerumnasCC Dero17/17 CDCT DepokSlmn

SlnPondokCntik Spa.Prwtn:Muka,rmbt ,badan,RRsltn.CabJl.Paris GabusanKm9.Tlp/WA.087839978776

UNIVERSITAS Menerima Pendaftarn MHS BARU STIE SBI JOGJA Terakreditsi B Prodi Akuntansi & Manaj Bebas Uang Gedung&SKS SPP 375.000/blNett Info&Permhonan brosur:SMS&WA 081329430001 PinBB:D9EC2190

Pijet sehat bu Yuli pijat reflexy,pjt keseleo,pjt capek kerikan,urut bayi. No 0895601387458

KEHILANGAN Hilang STNK kunci Calya a/n Sugeng haryono tgl 2/3/2018,diPerum Jambusari,Hub 0274 886836

B00879.2018M311800-3

B00692.2018.314640-3

SALON (GM)Jakal Promo Massage mulai 95KFasilitas&Teraphist Lgkp Parkir Masuk 081804244457 pin baruDC4BDB5A Its More Than Relax

PENGUMUMAN

B00002.2018M315176-3

B00002.2018M312764-3

B00002.2018M315173-3

B00198.2018M312997-3

LAIN-LAIN Cash/Krdit trmurah TV LED klks Mcuci AC DVD Spk PS alatRT Game camera MT Haryono24(387021)

B00002.2018M315038-3

Spesialis pijat khs laki²,Jl Paris km15,Patalan,Pom bnsn kslt.Ibu Reni Bariah,081390233408

BANK Bth dana5jt-500jt BPR KWP bng 0,95%prs cpt,jmn srtfkt tnh/BPKB Heri08156853262/081903728874

BIRO JASA CV.CiptaDunia prosesamn, Mrk Dgang ,CVPTYysn,IMB,Gmbr,IPPT, SIUJK, UKL/IPL,Amdal H085643005109

B01347.2018M314849-3

Sintia masage memberikan plyanan sbr/ramah djamin fresh&rilex kss dpggl 081229 313 818 ok!

B00002.2018M315128-3

B00896.2018.314950-3

TV Dibeli Kulkas, Mcuci, TV, LED, LCD, Kontan! .Hub: 0851 0040 0233, WA : 0878 4822 2228

B00002.2018M314057-3

PEMBIAYAAN Monggo jaminkan=BPKB mobil& sertifikat.Nanti saya bantu pencairan,tnp bychecking&terima dana talangan. Cepat H.08977766125

B00001.2018M312268-3

BIRO IKLAN ’Psg Iklan Tribun/KR,BikinSpanduk, NeonBox,RuningTek:B2D,Jl.Antareja9Wirobrajan081227919789

SWALAYAN Pintu Jati 295rb,mhni 200rb,kusen jati 59rb/m.Mulia Jati Jogja 08122771627

B00165.2018M314994-3

Risma Mssg, mlynipijat trdisional, lulur,kerik,ramah sopan WA: 081915527578 khusus dipanggil

ARSITEK Jasa desain rumah.Desain sesuai keinginan.3D & Gambar kerja.Bisa untuk IMB. 085643208040

B01347.2018M314775-4

B00812.2018.311989-3

B00002.2018M314979-3

Trpi keluhan kjantann hprtensi hpotensi vrtigo diabet P/W js 70rb 1jam B.Ambar087738856000

B01126.2018M313512-3

PIJAT & LULUR Ratna Pijat Capek2 Pelayanan: Ramah&Sopan pasti fress buktikan bisa dipanggil.087838896325

Bpk/Ibu pny keluhan vitalitas hub pakarnya P.Parjo 0817465887 mtd pjt dijmnsembuh tnp obat

B01347.2018M312985-3

Jasa Angkut Murah Tarif DalamRingroad 50ribu Telp:085729991818 /087729991818

INTERIOR

KAYU JATI DAMAITajem,psnan kusen,pintu &jndl khss jati perhutani 081392707079 www.jatidamai.com

PENGOBATAN Anda kurang perkasa?Hub:Intan 37th Call 087839647783 ahliny pengobatan bs diBuktikan nosms

TIKET


RABU PON 14 MARET 2018

LAUNDRY Laundry Zone Glgahsari utr UTY& Gowok(sbrang Amplaz)Gj1,5Jt. Bth 2bg strka wnt T082190102559 B02387.2018M314858-3

Sgr dbthkn kywti 26-38th.Muslim, jjr,siap krj,Diutmkn bs setrika halus,packing simetris rpi.Lmr Simply Fresh Laundry Jl Agro no15 CT 3 Kocoran Barek KarangAsem Dpk Slmn.081334761956 B00002.2018M315138-6

LOW.RUMAH MAKAN Bth 5 krywn RM D’Gejrot Klebengan, bisa baca Quran,tdk merokok,jujurpend.SMP,17-30th,ada penginapan.Hub 08568669898 (WA)

PENJAHIT Bth Penjahit wanita.Lam bw lgsg ke Griya JahitYasmine Jl.Rejowinangun 95 Yk.081227476476 B00002.2018M313384-3

B00001.2018M315110-3

Bth sgra penjait wnt mahir obras utk produksi kaos, jemper,dll. Gji borongan,bs tdr dlm, ada makan. Hub 0818464170

Bth karywn u/ menggali kolam ikan,pria,sehat,max 45,Bangunjiwo, Kasihan,Bantul.081578401292

B00002.2018M315075-4

Dibutuhkan:Penjahit tas ransel pria/wanita jujur,rapi,serius kerja. Hub:087843181357 B00002.2018M315112-3

SECURITY

B00714.2018M315248-4

B00002.2018M315073-3

Bth sgr mlipat bngkus coklat bs dkrjkan drmh uph 60rb/pkt 3~4jt/ bln.Bp sultan 089672571972

Dibut tenaga serabutan sop laki laki tidur dalam gaji 1,1jt jam kerja 06.0019.00 lok jogja hub 082138320809

B00001.2018M314797-3

B00001.2018M315098-4

Bth staf gudang rosok botolplstik, pria,pnglmn min2th,bs stir Mbl,mkn,tdr Dlm.0895600791298

Dicari segera, karyawan pinter masak. lulusan smk boga. Hub WA 089635780251, 089624459330

B00001.2018M314673-3

B00812.2018M315114-3

Bth Tkg Batu (Harian) max 35 th. Hub pak Yanto (selatan Blok O). Hp 0812 2584 5758

Dicari TK Resto islam pria.Lsg dtg ke Racik Biyung Resto Jl.Perwakilan 17 dpn Hotel Ibis Malioboro Mall bawa copy KTP

B01033.2018M314894-3

Bth tng bngkus roti/srbtn wnta mx40th.H:BpTitus,Minggiran MJII/1106AYK 379731/08122952887

B00165.2018.315241-4

Outlet Makanan butuh kary pria maks 40th Gaji 1,4jt/bln.Hub iwan 0831-0356-4697

B00002.2018M315235-3

Bth tng wnta u/PRT,ke mlysia singapur hkong taiwn.Pt fortuna tama insani hp/wa 08122731823

B00001.2018M315221-3

Pram Kantin SMP Single max 35Tahun Domisili Jogja Utara Barat punya motor Hub:08156895786

B00001.2018M312690-3

Bth wnt cantik max25Th u/pemandu karaoke dJogja.Pndptn1-4jt/ bl.Sandra082133778832/DD46CD51

B00002.2018M314993-3

RM.Rata Rata membutuhkan karyawan/ti.Persyaratan:Islam,Usia maks 45 thn.Ada Mess,Layanan Kesehatan,Bonus,THR.Kirim Lamaran ke:Jl.Lowanu 101A Umbulharjo Yogyakarta.Hub:0813-92657575/0899-4121-867

B00812.2018.314502-3

Bthsopir prbd pris max55th,jjrtdk mrokok,serius krj.Lmrnperum jombor baru2/12 mlati sleman B00198.2018M314593-3

B00001.2018M314838-7

B00692.2018.312402-4

LOWONGAN KERJA ADM-KEUANGAN Bth cpt 2org Admin wanita u/Kntr Properti min SLTA bs komputer max35th.Lsg tlp087839535056 B00002.2018M315197-3

KAPSTER Barberman untuk Barbershop jujur,giat,tertib gaji/bagi hasil menarik.Hub 08175413809 B00002.2018M315049-3

Dcr Tk potong u/Koboi Barbershop Sewon&Tamsis,syrt pengalaman 3th max30th.Hub 087839221969 B00002.2018M314926-3

Dicari Kapts Wnt umur 18-30th pengalaman tdk diutamakan. Hub:085725832112 B01126.2018M315093-3

Tenaga pria Muslim potong rambut Cliper.Hub:089658226719 Jl.Nyai Ahmad Dahlan 75 Yk B00002.2018M315001-3

B00001.2018M315203-3

Cari bbrp Mrktng pnglmn minSLTA ada mtr fas:GP1,25jt+kmsi+bns>3,5jt. Lrmn lsg keSejahtera mandiri Jl Rrd utr 8C(Ruko kuning)Concat(557869/085878336540 B00002.2018M314137-5

Cr sales TO,SPG,MD miwon.Fasilitas Viar roda 3.Gaji 2jt+bonus ke Purwomartani.089637709279 B00812.2018.313198-3

Dbthkn sgr bbrp mretg/sales prdk mtr/mbl,gji tetap mingguan,bns harian/motor.08 1234563627 B00812.2018M315120-3

Dibut Driver&Marketing punya SIM C&A.Hub PT Central Jl.Godean km3 Pondok Permai I B7 Yogya B02387.2018M315027-3

Dibut Sales Kanvas ares Yogya, Wonosari,Sleman,Magelang,Kedu. Hb:0896.7669.5254/08886668822 B00002.2018M314390-3

LAUNDRY D’LAUNDRY bth krywn gaji 850 krj shif usia max 35 SMS/WA 089519880366 B02387.2018M314785-3

Dibut: Cewek u/ Loundry berpengalaman max 35Th Hub: Ibu Nur 089507709135

Langsung krj.Akur Optik BANTUL Grup bth Karyawn bag Marketing Lapangan Syrt:usia 20-50th, adaMtor+sim C.Fas:Pnghsilan tetap1.775rb+Bns+insentif Menarik (Marketing bagus mencapai penghasilan 5jtan)Penempatan diTempel SLEMAN(SMS/WA 08122697768)

Bth Krywn Pria krj Srabutan, max27Th,Ijazah SD-SMP.Mnt:Dtg lsg jm07.00-09.00.H:087738851580

Bth P/W domisili YK utk sate Taichan Senayan Yk. Serabutan/Bersih2/OB/Waitress/dll. 14-22/16-24 WIB. WA 0818 389 798

B00002.2018M314179-3

MARKETING-SALES Butuh marketing produk susu.Gaji umr,uang bensin,bonus.Hubungi.Wa.0813.2802.7701

B00002.2018M315068-3

B00002.2018M315164-3

Dibthkn 2org tng srabutan u/Warung mkn DiJogja,pria,max35th,jujur, rajin&ramah.087739060522

KRJ KOREA gaji 15 sd 20 jt/bln, biaya brgkt 1 jt-an,hub. BKLN Rhona Jogja 08112.66612, 085743.580006, www.rhonajogja.com

Bth krywn jjr dspln 18-35th gj+mkn+bns mes lk2 lam:TK ArumBaru jlGitogati Slm 087839398117

Bth Krywti/wan partime gdng/ staf.Max40th SMP/A/K.Primatextil jlGejayan4(Kidul PsrDemangan)

Dibthkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam,gj +makan+bonus SMS:081228570606

B01126.2018M314282-3

B00002.2018M314560-3

B00002.2018M314984-3

B00002.2018M314779-4

LPTKS Gratis+saku Singapura Khsus Majikan Muslim;Brjilbab&BsNgaji ResmiDepnaker:081915355123

UMUM bth karywn cuci mbl berpglmn, gaji mkn mess bonus,jl mgl sleman Hub 085642674664

TEKNIK Dibut sgr!! Tekhnisi&Operator mesin jelly Real Pengalaman 2th utk di Sleman.H:087738612574 B00002.2018M315011-3

TENAGA KESEHATAN Bth Apoteker part/fulltime u/Apotek area Bantul syrt STRA&Serkom aktif.SMS/WA 081215788941 B00002.2018M315074-3

UMUM ’Cr kenek SIM A bisa bawa viar roda3 62rb & SIM B1 truk dlm kota 66rb.Kalasan.089637709279 B00812.2018.314873-3

3Admin Otocare mahir Ms.Exel/ office.18-30th.KtpDIY.Tdk Kuliah. Kntrk krj.082112257799WA/SMS B00001.2018M314689-3

5montir mbl ahli&OB mahir stir mbl. SimA.18-35th.Brijzah smk.Kntrk krj.082112257799.SMS sj B00001.2018M314690-3

ALJAZAIR Knstruksi Bth 200 org(Laki)28-43Th,Gaji 7-10jt/Bln Resmi Depnaker=089678187778. B01126.2018M314114-3

Bth 2krywn u/Prsewaan tenda&alat pesta.fas;gaji,bnu.mkn,tdur dlm. 081217411844/085293116491

Butuh cepat 3Karyawati toko,lulusan SMA,1Tenaga serabutan,wanita lulusan SMP.Toko 96 Jl.P Diponegoro 90 Yogyakarta dpn Kec.Jetis WA 089627877594 B02387.2018M315059-5

Butuh Operator Foto Copy jjr rajin tgng jawab utamakn bs Jilid Hard/Soft Cover.Jakal km14 H:087879206017(WA/SMS) B00001.2018M314601-4

Cari PRT&Suster Dalam/Luar Kota/ Luar Pulau,Gaji Besar,Tanpa Potongan.Hub: 0877 363 00027 B00879.2018M311798-3

UMUM Dbthkan Spr SIM B u/Tk besi Jl.Kusuma Negara syt:FC KTP&KK, max40thn,Gj80Rb.H:081802721008 B00002.2018M314764-3

Dbthkn krywti(wnt) u/ Mika Homestay Single.Max25th.Jl.Pelem Kidul,Baturetno,H:089611686331 B01347.2018M314786-3

Dbthkn tng potong kaca pengalaman/mahir,sopir,hub Tk Kaca Bintang Jaya,jln Godean km 7,Sido Arum,barat Cat Lancar ,081227919003 B00001.2018M314540-5

Dbthkn tng srbtn pny sim A+C & Tng admin wnita SMA.Dt4kn di jl.kabupaten sleman.0811250255 B00001.2018M314944-3

Dbthknkrywti(wnt)u/Frezzo Gelato Single.Max25th Shift.krm lmrn Jl.Lmpuyangn01,089611686331 B01347.2018M314780-3

Dbutuhkn karywn/wati single, max24th,jjur,rjin,Lamrn lngkpbawa ke Toko Mainan Makro Jl Rejowinangun 11sltn Gembiraloka Yk

B00002.2018M315133-4

B00896.2018.315246-4

B00002.2018M315032-3

Dibutuhkan 2 org utk produksi cacing, 1 org wanita utk bag sablon plastik, 085643224509

B00001.2018M315113-3

B00692.2018.315212-3

Dcr Asisten pengemasan bubuk minuman industri Rumah Tangga di Beskalan Malioboro.Krj jam 7-15 Sabtu Minggu libur.Usia 16-30th. Gaji 1Jt.H: 087766008000

Dibutuhkan PRT (muslimah) usia maksimal 40 th. Hubungi ibu Yayuk, Hp: 0812 2584 5758

B00002.2018M315096-5

Dcr pembantu kelg kecil tdk momong diutamakan bs masak diBeskalan Malioboro.Krj jm7-15 Sabtu Mgg lbr gj 1Jt.087766008000 B02387.2018M315091-4

Dcr sgr Front Office pria 25-42th D2/ S1. Hub:Hotel Bakti Jl.Hayamwuruk 13/HP 081328191720 B00002.2018M314455-3

Di cari pegawai spa wanita max27 th penampilan menarik gaji 20jt/bulan hub 08112645521 B00001.2018M314023-3

Dibthkan Marketing Otomotif motor Honda.Gaji&fas menarik.Hub Astra Motor 081291464978 B00002.2018M315191-3

Dibthkn karywan/kryawati utk Toko Sembako,Jl.Poncowinatan 10 Yogyarta,Belakang Pasar Kranggan(Niat kerja)Tlp 0274-564206 B00002.2018M314718-4

Dibthkn krywn Lk/Pr u/Cafe&Resto di jln.RR Sltn DIY.Juru masak/koki,bs masakan Indo,Chinese&Wetrn.U max35th.Waiters u max 27th pnpmpln mnrik.OB,u max 35th.Minat hub 0812-2687-7775 B00001.2018M314824-6

Dibthkn Mekanik Motor berpengalaman.Hub:Pelitakarya Motor Jl Demangan Baru 1B 081392965570

Cari tenaga kebersihan.U/gedung di Babarsari.Kerja jam5.00-14.30. gaji awal 1Jt+uang THR.Sabtu Minggu libur.081329195918

Dibuthkn krywn/ti outlet makanan u max 35th jam kerja pkl 12.00sd22.00 900rb/bln cp 087738853107/081354837174

B00002.2018M315045-4

B00001.2018M315089-4

B01126.2018M315240-8

Dicari Hairstylist wanita/max.28thn. Kirim lamaran&foto ke lavogie.beautyhouse@gmail.comAlamat:jl.Cendrawasih no.17.Demangan Wa:08222086-2246

B00002.2018M315041-4

GRATIS+SAKU 6Jt Hongkong, Taiwan, Singapura,Malaysia,Brunei Resmi Depnaker:081325519355. B01126.2018M314116-3

Gratis.Bimbingan bisnis online sampai bisa.Produk sdh tersedia. Hub WA : 0821 3837 3443 B01347.2018M314788-3

Grtis Biaya Bth Tnga Krj Utk Prkbnan Sawit diKalimantan Mess DiSediakn P.Agus 085725973263 B01126.2018.311520-3

Karyawan/ti kuliner+properinya gaji 1.6-3jt syrt KTP alun2lorJl.Bu Ruswo 48 T.085100862073

B00001.2018M315090-5

B00074.2018.315072-3

Dicari Tenaga Cuci Mobil Berpengalaman Hub: Ngangkrik Triharjo Sleman Telp: 0812 2502 9405

Karywn bgn produksi kue Mochi&bisa naik motor punya SIM,gaji awal 1,2Jt.H:085724669600

B00165.2018.315196-3

B00001.2018M315224-4

RestoYumer&Bakpia:kywti(Wnt)SMA/ Kasir/Cr LuarKota(GjUMR+UM+Bns) TdrDlm JlSolo.H:0817450122 B00002.2018M315004-3

Tenaga Serabutan Prod.Makanan Gaji 1jt Perempuan Makan+Tidur Dalam.Hub:089647515758 B00002.2018M314997-3

Tng Toko Pria,max40th,SIM C,gaji UMR,bawa lmrn lngsung keJl.Parangtritis km 3,5 komplek Ruko Perwita Regency Blok A no27 B00002.2018M314169-4

Tnp Biaya&Lsg Kerja DiKapal Bali.Gaji+Bonus(20-25Jt)Kontrak 10Bln+Mkn+Ass+THR 085859305239 B00165.2018.314312-3

B00002.2018M315036-3

B00002.2018M315044-3

MOBIL DIJUAL

KIA Dijual Picanto 2006 AB kota,warna abu²,pjk baru a/n sendiri.Hub: 08526982272

SUZUKI X-Over Thn 2009,AB-Sleman, Tgn1,Harga: 97Jt,Hubungi Jl.Monjali No.175,HP : 081328207650

B00002.2018M315010-3

B00001.2018M314598-3

B00812.2018.313930-3

Jual Viar Roda3 warna merah kondisi bagus harga 21,5Juta daerah UGM Pogung 085226613200

Astra Xenia DP7Jt*/Ang2Jt* PU DP7Jt*/ang2Jt* Ayla DP9Jt*/Ang1Jt* 081215905660 085643311974

PromoHonda CuciGdg.Ready:BRV DP8JTJazzDP17JTHRVDP24JT.WA 081325629151/081578036015Andre

B00002.2018M315030-3

B00002.2018M311890-3

BU djl mobil Zebra Th94 wrn biru,cat mulus,jok baru,mesin halus,tinggal pakai.085647217899

PromoHondaDP mulai10jtan.Ready, Brio,Mobilio,BRV,JAZZ dll.ARDI. 085204852215(WA)081804280266

B00002.2018M314505-3

Cuci Gudang! msh Ready Mobilio, HRV,BRV,NIK2017,Harga Mantap Krdit Ok.Hub:Yoki 087705579776

B00692.2018.315217-3

B00002.2018M314491-3

Dibutuhkan Tukang Cukur Rambut utk Barbershop penempatan di daerah Tajem Jln Kadisoka Sleman & Cebongan Sleman. Pria,Diutamakan yg sudah berpengalaman, Disiplin&Jujur Tempt tinggal disediakan.Gaji 1,5jt+Bagi Hasil.Minat SMS/WA 08122512707

B00198.2018M314241-4

Gdg alat²Tulis&Percetakan bth: 2Kasir,3Admin,5Pram&10/PA utk tng gdg&heper SMP/SLTA max:30th.Gj 1,6Jt.Hub 08170425147

B01126.2018M312410-3

Penghasilan 50 jt perumahan eksklusif cari marketing Agent langsung interview hub Hendri 081931748950

B02387.2018M314784-3

MOBIL DIJUAL

B00692.2018.315215-3

Dibutuhkan tenaga serabutan utk pengiriman.Bw lamaran ke Jogja-Solo km12.Hub:087843330150

Gaji 2juta. Dibthkan Security laki/ prempuan utk krj diBatik Yudhistira Jl:Taman Siswa no 150A usia max35th 089655558383

B01126.2018M313085-3

Peluang Bisnis extra income 1-3Jt,p/f time khss anakmuda 18-30th Mau krj krs H:08179411767

Dbt tng kebersihan Swalayan diBantul.Hub CV Cahaya Abadi 085848452150/081227014121 Gratis

HONDA Promo akhir tahun,Mobilio,Brio, Brv DP mulai dari 20jutaan. H. Surya Honda. 0819 0421 2959

Grandmax PU 1.3 Thn 2016,Harga: 80Jt,Hubungi: Jl.Monjali No.175,HP : 081328207650

B00002.2018M315099-4

B00198.2018M314180-4

B00692.2018M313718-3

Partimer u/Prsh Nutrisi Int’l.Smua Jrsn.20thKeatas.Srius.Nama-AlmtLtrBlkng0816676861

B00896.2018.315245-4

MOBIL DIJUAL

B00002.2018M315042-3

B00002.2018M315085-4

Dibutuhkan sgr bag gudang/Helper& Kenek-Karywn/Karywati toko min SMA/sderajat wil Kalasan. Hub:0888.0651.822/085743332039

B00198.2018M314182-4

Gaji 2 juta. Dicari Securityutk krj di Batik YudhistiraJl: Taman Siswa no 150A usia 20-35th 0896-5555-8383

B00002.2018M305211-4

Partime Income U/ Kary,Mhsw, IRT,All B.Ground Hub: 0813. 9251.4994

Cucian mbl D’SPLASH bth ktywn Gj 900 krj shift max usia 35.SMS/ WA:08986677971

DAIHATSU Oper krdt,D.Ayla’17.mnl.type X, 26jt nett,angsrn 2,2 jt,AB kodya, hub.082134343437

Grandmax Box Thn 2010, ABSleman,Harga:62Jt, Hub:Jl.Monjali No 175, HP : 081328207650

Dibutuhkan sgr bag gudang/Helper& Kenek-Karywn/Karywati toko min SMA/sderajat wil Kalasan. Hub:0888.0651.822/085743332039

B00692.2018.315214-3

Gaji 2 juta. Dicari Securitypria/wnt utk krj di Batik Yudhistira Jl: Taman Siswa no 150A usia 20-35th08965555-8383

B00001.2018M315092-5

OB/SPG/Penjualan/Gdg/Kasir/ Sopir/Adm/SPV.SD-S2.16-50th.1,73Jt.Toko Besi Tresno.Jl.Kaliurang KM 5 Yk.SMS/WA:081390560317

Cr pgw wnt toko grosir,max 32th,SMU. jam kerja 8-5sore. Minggu libur.Gj 1,3jt. jl.M.supeno 15a,tungkak,Yk. 087739379277

MOBIL DIJUAL

D.Espass 1.3 ZL’00 biru tua met AB TG1 coverjok AC/VR/BR Istw bsTT/ krdt H:087738161427

B01033.2018M314895-3

B00002.2018M314848-8

FirenzeParfum Bth Pgw:Wnt,Niat, Loyal,TggJwb,Max35th,6Jam krj. Gj800-1Jt,ConCat.087829081985

B00002.2018M314985-3

LAIN-LAIN Dijual Viar 150L Th2015 AB putih tangan 1 kondisi bagus jarang dipakai.Hub 085742842490

B00812.2018M315118-3

B00812.2018.314760-4

Dibuthkn 2orang karywati utk penjaga toko.Berpenampilan Muslimah max28th.Hub 085228076513

Dcari lk2 muslim taat u stand pempek d jakal km14,4.Jm 15.0021.00.081377680346

KENDARAAN

B00002.2018M314914-3

Dibut: 2 orang therapist sif pagi jam kerja 10.00 - 18.00, sif siang jam kerja 14.00 - 21.00 Tlp. 087839576667

B00001.2018M315097-3

Lowongan tour travel Car wash tour travel 1.laki2, diutamakan dapat mengemudi mobil,siap bekerja shift,ada tempat menginap,gaji 750k.Hub 081578781230

B00001.2018M315094-4

B00002.2018M314594-4

DAIHATSU Dijual TP Taruna CX th 2000,abu tua mesin bgs ada Tv plat B ,62 nego.WA 087839601420

B00002.2018M313455-3

B01126.2018M314935-8

Loker:driver 2(L),Markting 1(P/W). Min.SMU.KG 3,Gedongan,Kotagede. 087839086363/087705645579

B00001.2018M315084-3

B00002.2018M314755-4

B00002.2018M315050-3

Dibut Pa/Pi full/part. Min SMP.Lmrn bw ke Kongdom Cell Jl.Poncowinatan 34 Yk. 0274 585880

B00002.2018M315127-3

Distributor bhn2 aluminium yg sdg brkmbng bth sgr Mrkting(P&W)MinSMA/SMK&SopirTruk SIM B1(P),Krm Lmrn Lkp:Harapan Jaya,JlBugisan Sltn Rt6 Keloran,Tirtonirmolo,Btl Yk.Dpn Dealer Yamaha SBM. WA08995829729/08132628687/ Email:rioagung89@gmail.com

Bth gudang/prduksi/admin.pa/pi.mak 35th.minsmu/k/d3.gjumr+lembur+bpjs. lmrn k Astuti Art.Karangkajen. Sewon.085747496898 Bth karyawati jaga toko Jl.Gejayan,jam 09.00-18.00.Lamaran antar T&R Badut Jogja,Jl.Adisucipto 61 Jogja.Hub:081578401292

BU Xenia Xi 1.3 2005 an sendiri AB kota mesin AC audio oke.Harga 83Jt/nego.H:085729238882

B00830.2018M315167-3

B00001.2018M311991-3

Dicari tukang kayu,krajinan, tukang kebun.Rajin,jujur,max 30th. 087843108395 siap kerja.

B00001.2018M315210-3

B01126.2018M314936-8

B00002.2018M315157-3

Dibut karyawati sbg admintoko kaca Anugerah Kaca jlBesi jngkang km1 Sembung H:085643993561

Dicari tenaga potong ayam cwk maks 30th hubungi segera 087856377778

B00002.2018M315037-3

Langsung krj.Akur Optik Bantul dg 15 cab.Bth Karywn bag Pengecekan Mata.Syrt:PRIA usia 20-30th,ada motor+sim C,bs kerjasamateam, Brtanggungjawab.IJAZAH SMA/ SDRJT.Fas:pnghasilan tetap1.400 rb +bns Pnempatan diTEMPEL (SLEMAN)SMS&WA 08122697768

Bth Cleaning Service Gaji,tunjangan menarik.Hub Trust&Clean Seyegan 085701042077

Simpati Electronic mbthkn Mktg. MinSMP,py mtr,ult,jjr.Fas UM,kom bs3-7Jt/bl.Lam lsg keJakal km6,5 gg.Irian D15.PH:880953

BU jual cpt Zebra ZL 05 AB TG1 biru AC dingin 4ban br siap pake 39Jt NG.Hub 082138288962

B01126.2018M314653-3

B00001.2018M315232-4

UMUM Kryawan diAmplaz&MalioboroMal Sakura MOCHI,jam krj full&shift,max 30th.1,3Jt H:08175467710

Bth Administrasi Operasional, bs komputer hub Trust&Clean Seyegan 085701042077

B00002.2018M314066-3

BMW Jual:BMW318/97Ist spt baru km13000/ wrn hitam/cocok unt kolektor.Hub 081904355777/yg serius

B00001.2018M314682-5

Dibut Guru Paud u Sleman&Bntulmin Llsn SMA,Brbsn Muslmh,Syg Anak:081804193194/08113459966

UMUM Dicari tenaga full time beri pakan ternak. Maguwoharjo,Slwman.Gaji 1 JT,tdr Dalam, Makan, maks 25th. CP ;0819.0407.1800

B01126.2018M315234-3

Sgr Bth!krywn dMarron Laundry jjr brtggjwb py pnglman niatkerja.Jl Tata Bumi No9 dpn kampus STPN Godean Km4 082225709070

B02387.2018M314453-3

UMUM Dibthkn.Cook helper.pria max 30th.smk.sdrjt.berpengalaman. kirim lamaran.Ke.griya sentana hotel.jln.gowongan lor 65.67.yogya.08170406567

HALAMAN 17

B00812.2018.313199-3

B01126.2018.311524-3

Dijual Honda Brio.Putih 2013. Km rendah.115jt nego.Tangan 1.H085641766054/087838161770 B00001.2018M315102-3

Honda cbr 250 cc.buatan 2014 ,keluaran 2016 mulus,km baru 3000. murah.jogja,08125531276 B00001.2018M314429-3

Djl Honda City’07 Vitec siapke Ac dingin,Ban br tg1 ori,interexter 110jt/ ng H:085643081740

B00002.2018M314766-3

MAZDA Mazda Vantrend 95 AB silver interior ori siap luar kota. Hrg 25Jt nego 081227444132 (WA)

MOTOR DIJUAL

MOTOR DIJUAL

TOYOTA Djl etios valco seri E up plat B ‘14 putih istmw nmer baru 104jt. 085326009734/085100835556

HONDA Pengen motor baru unit 2018? Promo Beat DP500.Vario DP600.Tanpa ribet H 085701525353

YAMAHA Jupiter Z CW Guwek 2007 merah maron mulus banget AB Bantul lepas 7,4Jt/085105171360/CW

B00001.2018M314691-3

B00002.2018M313896-3

MERCEDES Merci C180 Th95-B Silver Velg R19 ACdgin tape/cd/usb ors 57jt Ng 08112650464/081578705598

B00001.2018M315088-3

B00001.2018M314674-3

MITSUBISHI Dijual Mitsibishi PU.L300 Rp105Jt. Th 13.Pajak hidup,Plat AB Sleman. Hub Wily 081392336225 B00002.2018M315007-3

www.mitsubishidealeryogya.com Dptkan info hrga & promo DP/ angsuran ringan H:081332634869 B00002.2018M314195-3

B00002.2018M314828-3

Program kredit motor Honda Maret program DP 500Rb syarat KTP, KK.H:087812503945(Tlp/WA/SMS) B00002.2018M314351-3

DEALER Heboh mtr ymh um 0 berhadiah mtr d & tanpa angs prtma, prss cpt hub 082226744453

B00002.2018M315022-3

Promo Honda,Beat CW DP600,Vario CW DP750,Promo lain Ok,pot cash s/d 1Jt,bs TT 085799033923 B00002.2018M313864-3

PromoHot dr Honda Mtr!DP0% u/ BeatCW&msh bnyk PromoMurah Lainnya.Info Hub:Ismi 087839456677 B00001.2018M315087-3

Scoopy 2011 bln 12 AB Bantul mulus terawat violet 11,3Jt aza bisa kredit 081802745533 cpt

TOYOTA BU Rush G 2011 M/T AB Bantul jok 3baris MB Tech.Hrg 153Jt nego.Hub: 081325582561

B00002.2018M314645-3

B00002.2018M315039-3

Camry V 2007 silver,plat H pjk hidup,jok Electric,km rendah.Jual cpt BU Hub: 081.721.5754

NISSAN G.Livina XV 012/013 mnual air bag new face AB asli an sdri hitam siap pake 085103617192

Tyt Kjg Jantan AA Wnsbo 90 br tua kon lumayan H32Jt Ngo bkn bkul srs H087839032635 NO SMS B00002.2018M314708-3

Djl avanza plat b’08 type g wrn hijau mtalik vti tinggal pakai 85jt nego.hb.081804333327 B00001.2018M314684-3

B00002.2018M299451-3

HONDA Beat FI 2013 akhir AB Sleman putih bersih terawat 10,6Jt cpt.Hub 089603236632 bisa kredit

B00002.2018M314193-3

Dibeli motor/mobil tua-muda sgl kondisi XL= 08787.7799209 Trisno= 661.0099 / 085707.909044

B00002.2018M314646-3

Beat Pop Thn 2015,AB-Sleman, Harga:10.5Jt,Hubungi: Jl.Monjali No.175,HP : 081328207650

B00896.2018M312018-3

Dibeli tinggi spd mtrBks sgl merk: Gonel Nogotirto WA 081904037008/ 085101507530 SMS/Tlp24jm

B00692.2018.315219-3

Beat Thn 2015,AB-Sleman,Harga: 11.5Jt, Hubungi: Jl.Monjali No.175,HP : 081328207650

B00812.2018.314234-3

MOBIL/MOTOR SEWA GejayanRentCar.Avanza+Sopir275 Rb,Inova+sopr425Rb.085106993888. www.jogjatransportwisata.com

B00692.2018.315218-3

B00001.2018M314949-3

B00002.2018M315162-3

B00002.2018M314579-3

Dcri motor yg mau dijual platABJateng siap dtangi cck dbeli tinggi.H:P. Marji 085101644422

B00002.2018M315043-3

B01126.2018M315237-3

KIA Mobil KIA Rio th2013 barang Istw km18Rb tdk prnah dipakai sperti baru.Rp134Jt.089611636678

B00001.2018M315205-3

Promo Yamaha MioM3&MioZ DP 150Rb NMax&Vixion DP2,2 tanpa AngsuranPrtma Infolain081804302090

MOTOR Beli sgl-mtr,sgl-th H:P.Nono Celeban Jl:Soga42 H:081.227.55146 XL:0878.3823.3957

T.New Corola 1.8 SEG’00 biru tua met AB TG1 cover audio TV Istw bsTT/krdt:H:087738161427

B00002.2018M314465-3

B00001.2018M314552-3

B00001.2018M315227-3

Promo tanpa dp.angs byr bln dpn. yamaha diy.Hubungi 087845745426

B00001.2018M315103-3

B00002.2018M314867-3

Promo Honda Free aksesoris Brio DP21JT3,1JT Mobilio DP10Jt 4,9Jt,JazDP32Jt Ery081392458519

Hyundai Atos GLS th.2000 AB Sleman w:silver /AC/tp/original Rp 52 jt hp.0878-43131-534

B00001.2018M314685-3

Mio’10 merah,AA,full ori,pjek bln6 ban baru lht pst suka 6jtng. H:085101842340/081990593017

B00002.2018M314451-3

Promo Honda DP mulai10Jtan Brio,Mobilio,BRV,JazzDll.Bs tukertmbh 082221722298/087738880008

HYUNDAI Dijual hyunday avega ab kota th07 biru siap pakai hrg 55jt nego 08122741233

B00002.2018M314648-3

mio 04 hg 4,2 & supra fit 05 hg 3,6 jt plat ab semua hub 085100832192

Yamaha Xride,mio series,fino cukup dp 200rb x35bln angs 650rb an.Hub 081283403012

New Avanza E th 2013 plat asli AB Tgn1 manual hitam terawat,pajak panjang.HP 0816685751

B00002.2018M315003-3

B00002.2018M312822-3

B00692.2018.315216-3

Agen Suzuki mobil:R3/Wgn/Ignis/PU DP2Jtan ready stock. Hub:081316223867 Isman

MOBIL DIJUAL

PEUGEOT Jual Peugeot306ST96ABkota abu² ori pjk lama an pribadi 35Jt WA082133445576 Krispkc Stu/Ahd B00002.2018M314599-3

SUZUKI Promo Suzuki R3 Dp:0,Carry PUDp 2Jt+Hadiah Lgs Disc sd 40JtTlp/ WA. 081231720388 B01126.2018M314651-3

Carry 1.0 PU ‘96 Rp 34 jt + L 300 PU ‘ 85 Rp 43 jt AB semua. pajak hidup hp.0878-43131-534

Beat Vario Supra/Revo Cukup Bayar 700rb KTP dan KK Saja, WA/Tlp/ SMS: 087 838 225 507

B00002.2018M313396-3

B01126.2018.311522-3

Hrg promo sewa mbl stok kmplit bsDrop dlm/luar kt AlwyTrans 4435600/0818268597/08157919713

Cukup byr 635rb sdh bs bawa mtr honda dapatkan pot 2jt(syrt&ketentuan berlaku)087821077595

B01347.2018M311923-3

B00002.2018M314336-3

Dijual Honda blade AB 2011 hitam lerek mrh mesin bagus hrg 7,5jt hub 081225331257 B00001.2018M314853-3

Djl New Scoopy 10,14,15,17 New Vario110 ‘15 Remot Bs TT / Kredit Hubungi:085103400199/WA

LAIN-LAIN Jual Revo=5,7,Mio CW=4,9, Nex=5,0. Tegal Lempuyangan DN3/17 Yk 087839510422 B00002.2018M314619-3

Suzuki Carry Tyson Th90 AB Kota Merah AC DoubleBlower Hg23jt Hub:085293600334

New Beat ang 625x35 Vario 690x35 Revo 580x35 CB150 ang 980x35 PCX inden H:0816684526

YAMAHA Jupiter MXThn 2012,AB,Tgn1,Harga: 8.5Jt,Hubungi: Jl.Monjali No.175,HP : 081328207650

B00002.2018M314495-3

B00002.2018M314864-3

B00692.2018.315220-3

B00001.2018M314955-3

B00165.2018.315195-3

Sewa mobil + Sopir dlm & luar kota. Juga melayani City TourHub 0819 3171 6333 B01033.2018M315123-3

Sewa mobil+sopirnya dlm&luar kota harga bersahabat.Melayani wisata Jogja.Hub:08124874117 B00002.2018M314250-3

ShafaaTransp mnywkanmobil dg/ tnpsopir dlm/luarkota H: 0274387896 /085103052400/087838458999 B00198.2018M314886-3


HALAMAN 18

RABU PON 14 MARET 2018

PROPERTI

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

AGEN PROPERTI ”Jasa Properti” siap bantu jual-beli rumah dan tanah Sesuai harapan H:Supri 082177581771

Rmh siap huni/bangun T36:267Jt T45:313Jt T54:347Jt,Free biaya². H:085741323025/087738085676

Dijual Rmh Mewah Di Pst Kota (Dkt UGM),LT800,LB500,7KT,5KM, SWpool,Full fasility,Kawasan Elit/ nyaman,Rp16M,H:087839410497

B00002.2018M314021-3

Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja.Hubungi:Bpk Rahmat 087738356503 B00001.2018M312260-3

DICARI Cari cepat lokasi pekarangan max.2000m² max500Rb/m utk kavlingan khusus wilayah Sleman, Bantul,kulonprogo.Lgs Pembeli 081328566088

B00002.2018M314715-3

Rmh T 60/32 hrg 220jt T 80/36 hrg 260 dkt KIDFUN/ISLAMIC CTR hp/ WA08122785286/085601489945 B00001.2018M315108-3

Rmh tipe 30,36 dan 45 jl wates km 9,5.hrg mulai 198jtan.info wa 082236810086 B00001.2018M314956-3

B00692.2018.314805-4

Jl.Rmh mewah SHM 3KT 3KM 1KT 1Rkel 2Dpr R.pertmn pnggr jl Utr Candi Prmbnn 085927486274 B00002.2018M315009-3

Jual BU rmh Taman Monjali Sleman Yk LT131 LB72 SHM nego. Hub Winer/Erik 082126611897 WA B02387.2018M314720-3

Jual murah rmh siaphuni blkng Lipoplaza Lt150m,3Kmr,garasi,dapur,t4 strategis.081328084058

B00002.2018M314642-5

Dicari T.Usaha/rmh usaha pinggir jlraya utk disewa bayar bulanan 1-1,5Jt/bln.H085726610939

B00002.2018M314353-3

Jual rumah type 70/120 bonus motor Mio, hrg 840 juta. Hub. 08174124319

B00002.2018M314897-3

KOST Kmr kost+T.tdr aman bbs pggr jl.Bs pasutri 225Rb/bl.Gancahan Sidokarto Godean.085106801801

B01126.2018M315236-3

Murah pol 850Jt LT167 LB200 KT4 KM2 garasi R.Usaha.Sorosutan Umbulharjo H:087731394300

B00002.2018M314905-3

B00002.2018M314857-3

Kos Putra Jakal Km7 Kmr Mandi Dlm Dekat Jajanan 400-700/Bln Kmr Besar bisa2org/08164222815

Rmh baru siap huni 65/131.Utara bandara Adisucipto 650Jt NG.SHM/ IMB.Tlp/WA 085729182272

B00002.2018M315058-3

B00002.2018M314457-3

Kost ptra/pasutri tmr transmart, kmdlm(550)km luar(300-350k). Full kramik.esti088216476604wa

Rmh br siaphuni mwh2LT Gitogati dkt jlMgl LT137LB142 4KT+AC4KM Fas lkp strtgs 087838687636

B00001.2018M315222-3

Mnerima kamar kosong putri.Bersih.Suryowijayan(dpn Soto Pak Marto Tamansari)H:081931707816 B00002.2018M314621-3

OPER KONTRAK Oper kontrak segera.rumah 3 kt,dapur kmnd/wc ada,masuk mobil,halaman luas pakuncen jltegalmulyo 100 kontrak s/d 10 des 2019 harga 15 juta.hub 081392952848,081215507877 B00001.2018M315207-6

RUMAH DIJUAL DjlrmhSHM143JtdiSandenBtlL126m² M8m² B56m² sdh kramik,list,mbl msk 2mk.WA087739293678 B00002.2018M314532-3

Rumah Sentolo 72m HG125Jt&tnh bs usaha Warung.Sedayu 50m SHM Pekarangan H65Jt.081393561717 B00002.2018M314474-3

Rumah type 29 Harga mulai 146Jt’an dkt Wates Kulonprogo kawasan 2HA SHGB&IMB/081329391565 B00002.2018M314603-3

B00002.2018M314712-3

5mnt utr RM Pringsewu T51/112 JlMgl km9 diJetis Jogopaten 2RmhSiaphuni 300Jtan087738985091 B00002.2018M315142-3

BU jualcpt rmh baru siaphuni Jl.Wates km9 LT114 SHMP+IMB ling Perum,320JtNego.087839980954 B00002.2018M314476-3

Dijual Apartemen Jakarta H2WIT Djl Rmh L220 Jl Ry Sukowati Sagen 0274-560633 B00002.2018M315008-3

Djl Rmh diPerum Condongcatur Ls90m 2KT 2KM,mblmsk dkt pasar kampus RS RRoad H:085882543480 B00002.2018M314627-3

Djl Rumah Siap Bangun Uk:50/70m2 dkt Pasar Tempel SHM IMB mlik Sndri Hg Ng 08122743009 cpt B00165.2018.314910-3

JL rmh siaphuni prmnas blok12 dpn kampus UIN pjangan btl L86m, 2kt,km,dpr,350ng081326608564 B00001.2018M314535-3

Jual perum dekat kampus UMY STIKES Almaata.LT114 LB60 SHM. Hrg 450JtNego.Hub 087738691803 B00002.2018M314617-3

LT280,LB180,4KT,2KM,List900W, tmr UMY,brt SMA.MuhKasihan,Mbl Msk,380Jt.08174120019/0818270011 B00692.2018.315213-3

Rmh bns kios LT580 LD15 LB250. KT5 KM2 krmk.Lok Poncosari Srndkn Btl H:360Jt WA081808955195 B00002.2018M314567-3

Rmh dalam Ringroad Jl.Tatabumi area kampus T45/100=550Jt KPR lgs pemilik WA:08175468883 B00002.2018M313890-3

5mnt utr Polres Slmn JlMgl km11 diKenaruan 2rmh siapbgn tpAspl T45/90 H200Jtan085104663037 B00002.2018M315144-3

Bantuan DP rumah murah/modal 15,6jt u/300 org segera SMS/WA: “15,6jt” ke 085848906132 B00198.2018M315171-3

BU rumah LT55m LB40m Hrg 180Jt. Mbl msk Banyuraden Gamping. Lingkungan aman.H:081804357474

Rmh LT200m² LB125m,3KM tdr,2KM mandi.Pringgolayan tmr psr Kota Gede H500JtNG.H085101911144 B00002.2018M315117-3

Rumah baru KT2 hanya 330Jt nego di jl.Godean km8 keutara 300m. Hub:082226730066

Rmh di gamping Sleman dkt RS PKU &calon Mall Jl.Wates LT922 LB135=650Jt aja WA:08175468883 B00002.2018M313892-3

Rmh LT196 LB120 Perum Jangkang JlBahasa C54 Nogotirto Sleman. H960Jt grsi 3mbl.081390653525 B00002.2018M314123-3

Rmh LT400 LD25 LB175 3KT 2KM grsi,amn nymn,ada sisa tnh dismpng rmh.650JtNG 085100400672WA B00002.2018M315126-3

Rmh mewah Jl.Kaliurang km6 dkt UGM LT272 LB115 murah 2,2M bs KPR nego WA:08175468883 B00002.2018M313891-3

Rmh siap huni dkt jgj bay tipe 50/110.dpn mushola.585jt nego. info 082236810086 B00001.2018M314957-3

Rmh siap Huni LT150,LB125 2LtHook,tmr Psr Stan Mgwo dkt Bandara, 3KT,2KM,Crpot.081328747999 B01126.2018M313520-3

Rmh/Guest House Strgs,4mnt Tugu, SKE,Hyatt,4KT,LT130,154, 167,ling asri SHM 081802564969 WA B02387.2018M314758-3

RmhSiapakai utara bus Giwangan LT142 LB142 IMB,mblMasuk,AC obral 655JtNego.WA081326541009 B00002.2018M312340-3

Rumah baru 10menit ke UMY.Beli dpt diskon jual dpt komisi.Harga 497Jt.085729690996 B00002.2018M314791-3

Rumahbaru lok utrISI type 100/141 4Kt 4Km carport taman hrg775ng 08122942165/ 087839406245 B01347.2018M314486-3

Slatan Amplaz,dkt Seturan/Babarsari/Gejayan.T.130/130,5KT&T.20 0/372,dlm Perum 087843181652 B00002.2018M314990-3

Tanah 700m² bonus rumah 400m² asri 2 lantai 3,2M jakal km 7 sengkan,budi 081259196810 B00001.2018M314425-3

B00002.2018M315081-3

SprMwhElitVillaJlImogiri BrtKm 7,5L110mLb100 2Lt4Kt3KmdLtGrnt TmnKlm:499JtWA087843336660TP

B00002.2018M315033-3

B00002.2018M314765-3

B00001.2018M315107-3

B00002.2018M314947-3

Rmh masuk 100m dr Jl.Wates km10 Sedayu. 299Jt nego KPR/cash area kampus WA:08175468883 B00002.2018M313889-3

Rmh Mrh LT204m LB125m 3KM Tdr 2KM Mandi Tmr Psr KtGede Pringolayan H500jt Ng 087738467654

JlKabupaten Sleman-swh kering (L387m+L480m)LD24m-jlaspal mbl pmpgn-dkt mkm-081228899150 SHM

B00002.2018M314769-3

B00002.2018M314734-3

TANAH DIJUAL 1000m² Sentolo KProgo SHMP 400Rb/m L32 Invest murh(TP)0856 43209756 pmukimn mbl msk datar

Ju a l c p t m u r a h S H M Pe k 109m²/95Jt NG 2muka mangku aspal cuma 500m utara lap Baratan Pakem Slmn/10 menit utara kampus UII Jakal Slmn 082242658149/087839535056

B00002.2018M314871-3

159m² BalongLor Banguntapan Btl dekat kmps Surya Global cck kos²an.Hb 087838294679 SHM(TP) B00002.2018M314877-3

35Jt Nego pkrgn Luas120m SHM pggr jl kmpng lks Dlingo arah ke hutan pinus.Hub 087739494433 B00002.2018M314943-3

Apik murah-Pkrgn jlutama PajanganBtl-dkt UIN-2400m LD20m(ngantong) viu sungai-081229706699 B00002.2018M314727-3

Bns Rmh 1/2 Jadi pojok SHM Pek 134m2 dpn 12m Hg2,3Jt/m Sidomoyo Godean H:087731617577 TP B00165.2018.315115-3

BU djl tanah pkarngn SHM lok utara LANUD Adi Sucipto L170m² LD12,5 pinggir jl.085647217899 B00002.2018M314506-3

BU djl tnh kav LT100m,hrg 3Jt/m nego.Lok 1,5km utr std Maguwoharjo Slmn.Hub 0821.3830.3598 B00002.2018M313171-3

BU:Tnh pek.SHM 335m² Mk.14m. Smbrbtikan RT02 Trrnggo Btl.Tnp prntra mlk sndri.H085927484872 B00001.2018M314671-3

Dijual SHM Pkrg L127m² H85jt 100m dr Brongkos Ijo Jamal Hub: 081931199948/081226951064 B00002.2018M314999-3

Dijual SHM sawah (prs kering)LS 972m² tepi jl Titibumi dlm Ringroad 4Jt/m² Hub:08156722700 B00002.2018M314529-3

Dijual tanah 200m² 200JtNG lokasi samping batas kota Wonosari Tlp/ WA 081312423792 B00002.2018M315132-3

Dijual tanah L200m² Lok depan batas kota Wonosari 200Jt NG.Tlp 085642891354 B00002.2018M315130-3

Dijual tanah LT688,LD28,pinggir jl magelang km9 hadap timur.(dkt 4an denggung)082243437711 B00002.2018M315200-3

Dijual tanah pekarangan L:105 dekat Ringroad Barat&perumahan.Hrg nego Hub:08124874117 B00002.2018M314249-3

Dijual tanha sawah bgs dijln raya Gendol Tempel Slm LT365m hrg Rp200Jt.Hub 08175413012 B00002.2018M314521-3

Djl Pek L385m LB18m Lok Jl Utama Veteran Warungboto Hrg 6juta Nego. Hub:085100882433 B00002.2018M314995-3

Djl tnh L 5HA diJl.Tuban Bojonegoro cck u/perumSubsidi H100Rb/m nego.Bs byr separo/sisanya kjsm. Lok 500m dr POM Bensin. Status tnh leter D.Tlp 082227707707/ 085233551935 lgs pmlk

B00002.2018M314632-5

Promo Type36/72 harga 216Jt dekat kawasan pantai Kuwaru Bantul. H:085101233777/081903772065

Rmh br T50/100 SHM,IMB,5mnt ke UII tpadu Jakal,nyman,sejuk,mbl msk.299Jt.PYanto 0816687759

Rmh disewakan P.Bumimulia Blok31F JlGodean km8 fas4KT2KM dpr Rtamu L.nyman.CP085101565489

B01347.2018M315181-4

Perumahan T36 SHM 72m²,full bangunan.230Jt.Griya Tamansari II Petir Piyungan.H087731392481

Rmh br luas 168.luas bangunan 70.Gading sari Bantul.175 jt.Nego. Hub 083867501131

B00002.2018M315002-3

Ju a l c p t m u r a h S H M Pe k 198m²/145Jt NG akses aspal jauh mkm cuma 1,5km brt Janu Putra Cebongan Mlati 081233522019/081809035577

B00002.2018M314570-3

B00002.2018M315249-3

B00002.2018M315148-3

Djual tnh pek.159m dpn 14m hrg 2500jt.m istmwa lks Perum Pratama Pandeyan Jl Imogiri km5 087739753856 TdkWA.Sms/Tlp aja

Perum T:45/90,sdh ada yg siap huni,Lok Jl.Wates,Brimob ke utara. H:290Jt PH:087738883699

Rmh baru siaphuni lngkp kanopi pagar Hrg275Jt.2muka cash bs nego,siap bnt KPR 081336769941

Jl tnhPek dtr SHM 439m/LD 7m mblmsk,kiriknn rmh jlWts km14,Sedayu 150Jt/NG 087739613525/WA

B00002.2018M314507-3

B00002.2018M314874-3

B00002.2018M313625-3

Jlry.Purwanggan 2Paviliun ex kantor 1KT perabot AC grs RTluas halmn pgr H:0877.3871.8183

B00002.2018M315170-3

B00002.2018M314339-3

B00002.2018M313888-3

B00002.2018M315034-3

Djl tnh SHM L164m2 Jl.Wonosari Km8 keUtr 200m.Jl.Aspal mbl simpangan 1,9jt/m.08562856934

Djl rmh LB117LT137 SHM mbl msk 3KT1RT1KM.290Jt.Dkt perum Matajaya/PsrCebongan.081327325199

Rmh baru SHMP 60m² full fasilitas 170Jt bs KPR Prambanan CP 081328107819 / 082242708006

B00002.2018M314490-3

B00001.2018M313836-3

Dijual rumah siap huni harga 259jt net lok dalam ringroad barat Hub:Tlp/ WA 081802631435

Rmh 290Jt di Barat Kasongan,rame siap huni baru T36/80 KPR/cash WA:08175468883

B00692.2018.315211-3

Jl sawah SHM LS2300m².20m dr jln raya Berbah.H750Rb/m.Lok Baturetno Bgtpn Btl.087731392481

Djl Tnh pek SHM LT251m² hrg nego.Hub:Ibu Netty HP 081398815014 lok Kersan Kalasan Slmn DIY

B00002.2018M315159-3

B00002.2018M313887-3

B00002.2018M315199-3

B00002.2018M315156-6

Dijual hunian mrh lok dkt kmps bandara15m,mall.Hrg119Jt.Hub Sari081804190698/088220150665

5Unit strtgs JlImogiri Barat Km5 Ngoto&Km8 Bibis,jln aspal papasan LT110&117 T.70 3KT 2KM Carport 2mobil LantaiGranit 600Jt Ng 0818465555/081327782779 B00002.2018M308832-5

BU Djl rmh LT:170m2,LB 170m2, SHM,4Kt 2kmd,Dpr,Grsi 1300W,Jl Wonosari km 6 WA:085643924789 B00692.2018.315077-3

BU murah rmh prum PondokPermai Tamantirta2 103/54 5mnt dr UMY/630Jt Ibu Nurul 081215407007 B00002.2018M314846-3

Djl cpt rmh siap huni ling Cluster, LT155m,LB129m,3KT AC,2KM. Baciro-Yog.Rp1,3M.087738388046 B00002.2018M313123-3

Djl rmh 2LT LB152 LT150 TPrantara Hb lngs 081392234400 Perum GriyaIndah6 blokD 8A.JlGodean B00002.2018M314959-3

Djl rumah 124m² 2LT SHM jl Dr.Rajimin Sleman kota hrg 850nego 085100438876/085743473755 B00002.2018M312318-3

Jl kost,Gowok Ambarukmo 150m bang200m ats6KT bwh5KT,K.inti3KT 3KM.Hrg1350M.081227690100/WA

RUMAH DISEWAKAN Dikntrakan rmh 3kt 2km 15,5 JT/ thn,tambakboyo dekat Amikom,UII ekonomi,UPN.Hub 08125531276 B00001.2018M314538-3

Dikont Graha Banguntapan B8 Tmr Pom Balong Ngipik.Crpt 2kmt RT RM Dpr Kmd/PAM/085728509365 B00002.2018M315067-3

Dikont Perum Ngestiharjo 2 sel UPY Lt115 Lb70.3KT AC,dapur set,W.Hiter,Carpot.087838800647 B00002.2018M311431-3

Dikont perum SBI F/149 2LT 4KT 2AC 2KM RT List220VA PAM,parkir 2mbl.H18Jt/th.081228887750 B00002.2018M314480-3

Dikont rmh baru bagus 2LT 4KT 3KM garasi 17Jt/th perum Polaman Jl.Wates km12 087738425502

B00002.2018M313720-3

B00002.2018M314694-3

B00002.2018M313749-3

Rmh siap huni 300jt dislatan Ringrod Kasihan Btl bsKPR/Cash dpn Perum Besar Wa:08175468883

Jl rmh 2Lt LT176m² LB250m SHM 5KT 2KM 2RT 1Rkel dll.Jakal prm UII.Hrg 1,3M.HP085943772696

Disewakn rmh Citrasun Garden Kalasan(dpn KR)CS5/6 KT5,KM4, garasi,hg75jt pmlk 085260433064

B00002.2018M312452-3

B00002.2018M314988-3

B00002.2018M315202-3

TANAH DIJUAL Heboh, dijual tnh strgs L:802m BONUS rmh bgus tgkt L:800m, tgh kota,pmlk 081931797657

Dswkn u/Muslim Perum Margomulyo 48 dkt SMK Seyegan dr Jombor 15 mnt.8Jt/th.WA 081904012599

Djl tnh pek kali abu banyuraden gamping brt ringrut 75m sel rel 75m luas 1387.H08112504535

B00165.2018.315116-3

B00002.2018M315035-3

Rmh 250Jt di Sumberan Sedayu siap huni baru T36/73 KPR/Cash jalur Bandara,WA:08175468883

RUMAH DISEWAKAN Disewakn rmh Pogung Kidul blok D33(spg Masjid Pogung Raya) KT5,KM3,grs,crport 082243437711

B00002.2018M314641-6

Jual cpt murah SHMPEK 250m²/ 185Jt NG aspal jauh mkm cuma 700m/utara BRI Seyegan Slmn 0822 42658149/ 087836605324 B00002.2018M315194-4

Jual cpt promo SHM Pek 153 m²/145Jt NG akses aspal jauh mkm cuma 800m brt BRI Seyegan/ 2km brt LP cebongan Mlati 081328566088/ 087821007986 B00002.2018M315193-5

Jual cpt tnh SHM L326m²,ping jln strategis/sumur,3muka.Dkt:RS, Bank,psr,sklh.H:083144557887 B00002.2018M314483-3

Jual swh luas 1150m dpn 10m hrg500/m ngo jln mbl papasan lks Pandeyan Jl ImogiriBrt km5 087739753856.tdkWA/SMS.Tlp aja B01347.2018M315182-4

Jual Tanah 219m² muka10m pinggir jln aspal hook dkt dgn Ringroad Sltn Hub:082133759908 B00002.2018M314067-3

Jual tanah barat UAD Wirosaban dkt Ringroad L158m² muka10m Hg2,9jt/m Hub:081328020064 B00002.2018M314068-3

Jual tanah kav 110m SHM dkt Lottemart-Maguwoharjo,dkt Ringroad,dkt Pasar H:081226081696 B00002.2018M315168-3

Jual tanah pek SHM 359m²LD 14m di barat Term.Jombor 250m.Maaf TP.Hub:081228250869 B00001.2018M314757-3

Jual tanah pekarangan 371m di Kotagede pinggir jalan aspal Rp.3.5jt/m Hub: 081226222726 Maaf jangan SMS Yang serius saja B01347.2018M314590-4

Jual Tanah Pekarangan L:1700m2 Ld:45m,lokasi bagus datar rata murah meriah, sama aspal masuk cuma 15m,Lok.deket kota Wates,akses jalan cor Hubungi:0856 4771 7186 WA B01127.2018M315201-6

Jual Tanah Pekarangan L:425m2, Ld:22m,lokasi bagus buat hunian tempat tinggal,full tanaman mahoni,jati,lokasi Giripurwo,Kulon progo,Harga:58Jt Hub:WA 0818 0435 6347 B01127.2018M315198-6

Jual tanah swh SHM 1400m² LD 15m di tmr Pemda Slm/Jl.Gito Gati.Hub:081228250869 B00001.2018M314756-3

Kapling di Gamping Sleman dkt calon mall LT240=300Jt bs kredit bank WA:08175468883 B00002.2018M313895-3

Kapling di Pajangan Sedayu LT.8590Jt area jalur Bandara Br Rongroad Baru WA:08175468883

TANAH DIJUAL JualmrhTnh&rmhnya,590m2, 190jt,Rmhlyakhuni, 3kmrtdur, 1kmrmndi,dpr,lstrk,Mnggir, Slman H:085647717186WA B01127.2018M315206-5

Pek dkt kmp ISI Bantul-L325m LD12m-jlaspal mbl smpgn-dkt jlraya-2,6Jt/m-081226464012 SHM B00002.2018M314730-3

Pek rata bagus-Brt Masjid Agung Bantul-L324m LD12m-jlcor mbl mskdkt jlaspal-081226464012 B00002.2018M314729-3

Pek SHM diBambanglipuro Bantul LT241 LD7m.Mbl msk dkt Pasar Turi Hrg:65Jt.H/WA081808955195 B00002.2018M314566-3

Pek SHM mlkSndri 150m LD10m 75Jt 300m LD10m 150Jt dkt BRI Polsek KalibawangKP 087738861510 B00002.2018M314699-3

Pek Utr kel Bangunjiwo Bantul dkt PADMA-L218m LD12m-jlcor-ramai-truk msk-081229706699 SHM B00002.2018M314731-3

Pekarangan 193m dibarat kantor Pertanahan kab.Sleman (BPN). Harga 1,6Jt/mNego.082226730066 B00002.2018M315080-3

Pkrgn dkt Kamp ISI/AKBID BantulL:347m LD:24m-Mobil Msk-Cck u Kost/Kapling-081328885886SHM B00002.2018M314739-3

Sawah 1050m LD10m jln aspal 5m lok Jl.Godean km12 msk 200m.Hrg 650Rb/m H:081290846817 B00002.2018M315177-3

Sedan,Sidorejo,Lendah,Kp Lt ±90m²,ld 8.5m² msh 4 kav 45jt WA/ sms/tlp 0895363187193 B00001.2018M314948-3

SHM 100m Ld:10 Mbl Smpngn Sltn TerGiwangan JlDladan dktRRoad Ling Pndtng/Perum085100135904 B00001.2018M314798-3

SHM 196m Purwomartani 166m 506m Hrg 2,3Jt/m dekat SD Model Jogja Bay.Minat hb 081328367534 B00002.2018M314582-3

SHM 250m2 LD 12m cck u/ kos,Jakal km13,msk ke brt 400m,sltn UII,4jt/m Ng,081228019859 TP B00001.2018M314814-3

SHM Pekarangan LS183m² LD11m Hrg90Jt blkng perum Fascovilage Bangunjiwo Btl.HP 08113900456 B00002.2018M313457-3

SHMP 303m2.LD12m cck u/Kost,sltn UII,Utr Ponpes Jl.Aspal hdp Timur 3,5jt/m. 081328747999 B01126.2018M313518-3

Strategis u Ush-Tnh L300m LD17mTP jlraya dkt Masjid Agung BantulSeparo bisa-087839322230 B00002.2018M314725-3

Strategis, SHMP L500m2&650m2 LD 13m dekat gerbang UIN Pajangan BTL 085101849222 B01126.2018M311957-3

Swh SHM 1300m LD12m jl aspal dkt RSPKU Gamping jl.Wates km5 bs kering 1,2Jt/m 087738861510 B00002.2018M314700-3

Swh tepi Ringroad Brt-Dkt UMY Kasihan bantul-L3144m LD24m-tengah ada Jl2m-087839322230 SHM B00002.2018M314738-3

Tanah Pek 200m² LD10m²(Hook) Candiwinangun Ngaglik Slmn(Barat UII)Hg1,65jt/m² Ng 0818264616 B00002.2018M314723-3

Tanah Pekarangan SHM Hook L101m² di Wioro Jln Pandawa mangku aspal Hub:087739171730 B00002.2018M314069-3

Tanah pinggir Jl.Wates km7,5. Luas180m,lebar10m.Pekarangan H 5,5Jt/m.Tlp/WA 085729182272 B00002.2018M314459-3

TANAH DIJUAL Rmh djl pgr aspal kav no6 Dsn Krandon Berbah,2km dr jl.Wonosari Sekarsuni ke arah utr.SHM tnh 60m rmh TP45m 2lantai.H290Jt bs KPR DP30% HP085879859855 B00002.2018M313970-5

Tanah Pkrg.siap bangun hook Ls.224m Ld.10 m Ds.Kokosan Prambanan Hg.1,3 jt/m.Hp.081329622520

B00002.2018M314631-6

B00001.2018M315231-4

Tanah SHMP ±9x7m² akses jln 5m Hrg 30Jt utara Candi Prambanan 081328107819 / 082242708006 B00002.2018M313624-3

Tanah&bangunan bagus Jl.LtJend Suprapto Ngampilan Brt Mlioboro 390/17m 15Jt/m 087838376396 B00002.2018M314743-3

Tepi jl.Magelang kota Jogja, 1600m², Ld.25&Ringroad utr,dkt Hartono Mall 4600m² 087843181652 B00002.2018M315169-3

Termurah SHMP L315m mk 15m H120Jt Brt lapangan Sorobayan Sanden Btl H 087738322217 B00002.2018M314296-3

Termurah SHMP L850m mk 18m H300Jt NG sltn per3an Sapuangin Pandah Btl H 087738322217 B00002.2018M314290-3

Tnh dijl 286m² TP.Blkg Hyatt, pajak pembelian ditanggung penjual.08986675720/WA08986675877 B00002.2018M314218-3

Tnh dipinggir jln Raya Saren (100m dr psr saren wedomartani).LT 645m SHM pek Hrg 2,2jt/m(nego). H:087839722264&0811250017 B00692.2018.314803-4

Tnh djl blk Hyat 5500/24 H24Jt TP aspal swh L150/8 H2Jt Candi Jakal ling bgs 081319317763

JUAL RUANG USAHA Djl ruko LBdpn25 LBblkg26.JlTendean Muka PsrLegi.LT720LB600m 3LT 11M 081390376668/adaWalet B00002.2018M315161-3

Djl Ruko strategs dkt Kraton deretan Toko kaos&batik Jl Rotowijayan L102m SHM.H:0811258165 B00001.2018M314042-3

Jual Bgunan WrMkn Burjo(tnh sewa 7jt/Th),dkt KmpsUMY smpg Warnet 24jam.Strtgs.085973867112 B00002.2018M314983-3

Jual Toko Pinggir Jalan Gajahmada, LT180 SHM,LB 150,Hrg 2,5M Nego.H:0811250017&087839722264 B00692.2018.314804-3

Ruko Kusumanegara,Janti strategis bs KPR.Hub 081227018983.Cck untk kantor,bank,investasi B00002.2018M315026-3

Tempat usaha Baru&istmw LT180 SHM,LB120.Jl X urang km12 ketmr(jl besi jangkang hdp sel).1,3M ng.087839722264&0811250017 B00692.2018.314931-4

OPER KONTRAK RU Over kontrak utk usaha Ruko Jl.psr Barongan Rayasumber jetis Bantul 5jt/th.Hub085217664926 B00001.2018M314666-3

B00002.2018M314707-3

Tnh kavling mrh Bantul kota Barat SPBU Rendeng dkt perum.LT70m LD7 Hrg85Jt Hub081808955195 B00002.2018M314568-3

Tnh L425 SHM mepetUII Jl.XUrang km12 ada phnSengon LD22m.2,5jt/ mNg.087839722264&0811250017 B00692.2018.314929-3

Tnh murah tmr sadar paingan LT1790/14m SHM cck Gues Hose kos&usaha 3,5Jt 087838376396 B00002.2018M314745-3

Tnh Pek SHM 512m LD14(bs sebagian)Potorono BTP dkt Laguna Spring 1,2jt/m Nego 0818264616 B00002.2018M314722-3

Tnh Pek SHM L132m lok Pandak Jl.Srandakan msk 500m Hrg 75Jt. Hub 085100395228 B00002.2018M314325-3

Tnh Pek SHM L658m lok Brt SMK Maritim Jl.Samas L159m LD13m H80Jt.Hub 085100395228 B00002.2018M314324-3

Tnh Pek SHM L658m lok utara Puskesmas Srandakan Hrg 250Jt. Hub 085100395228 B00002.2018M314323-3

Tnh SHMP LT145 LD9 nyaman diBangunjiwo Kasihan Bantul.Rp 100Jt.H:08930997692/085803562391 B00002.2018M314989-3

Trmurah SHMP 605m mk 12m sdh dipagerbumi H270Jt Timur prtigaan SapuanginPandak087738322217 B00002.2018M314286-3

Utama jalan Magelang SHMP L3537 LD58 harga 10jt/m² Segera hubungi Pak Galung 08122711050 B00001.2018M315111-3

Gembongan,Sukoreno,Sentolo,KP. 600rb/m lt 417m² ld ±20m dkt jln prvnsi hub 085704666601 B00001.2018M314946-3

Pek bagus-sltn UMY-tepi jlutama Bangunjiwo Bantul dkt UIN-L1640m LD30m-Huk-08175464300 SHM

Tanah Pkrg.Istimewa hook Ls.260/ Ld.12 m Taskombang dekat candi Prambanan hg.1,3 jt/m. Hp:081329622520

TANAH DISEWA Tanah Dikntrakan Luas 890m² LD22m Di Jln Ry Sribitan Bangunjiwa-Sedayu Hub:083838393696

B00002.2018M314737-3

B00001.2018M315230-4

B00002.2018M314622-3

B00002.2018M313894-3

TANAH DISEWA Ju a l c p t p ro m o S H M P E K 186m²/85Jt NG akses aspal jauh mkm/sungai cuma utara perum Gajah Mada Turi Slmn/25 menit utara Brt kampus UII Jakal 081326986855/087825450967

SEWA RUANG USAHA Depan kampus strategis,oper kontrak kios uk +-8x3m ,1,5th bs prpanjang,nego,H:089671373573 B01347.2018M314850-3

Dikont kios UK9x6m. Rolling+kacaparkir dpn 3m.Cck u/kantoran.Bantul kota.Hub087838322759 B00002.2018M315184-3

Dikont R.Usaha lok strategis Jl.M Supeno.LT128 full bangunan. H:087739341389/082134321539 B00002.2018M315061-3

Dikont tpt usaha lok JlWonosari km7 prmptn keutara 100m.LT600m+bang 11x4 lst4600W&4400W cck u/ gudang&garasi.081229994142 B00002.2018M314774-4

Dikontakan kios 2x3m disisi utara Pasar Pakem cocok utk jualan sembako dll.H:082302500046 B00002.2018M315140-3

Dikontrakan Raung Usaha 16x11m diJl.Palagan km15 eks RM,cocok ut gudang dll.082302500046 B00002.2018M315139-3

Dikontrakan ruang usaha Mrican Gejayan+kmr mandi 5x11 strategis.Hub::08526982272 B00002.2018M314767-3

Dikontrakan T4 usaha.Utara UMY Timur jalan 5x9 listrik 1300.KMD dalam H nego. 087838786205 B00002.2018M315023-3

Disewakan ruko 3lantai,luas 7x30, pinggir jl.kaliurang km13 (samping uii)082243437711 B00002.2018M314213-3

Dkont Kantor Salon Cafe Comp Distro.Strategis, Demangan Baru Rajawali 06 0274561778 B00002.2018M315119-3

Dswkn:Gudang diMrisi Kasongan(bs u/HomeIndustry)L1142m²jl aspl. Sewa min6Bln.WA081229515222 B00002.2018M314348-3

Sewakan kios3x8m² 5Jt/th.Toko/ Rmkn+peralatan 6x12 15Jt/th JlYogya-Wnsari km9.H085726610939 B00002.2018M314900-3

Merancang Apartemen Tipe Studio Terkesan Lapang SETIAP apartemen studio memiliki ukuran dan bentuk ruangan yang berbeda. Di tangan pemiliknya, masing-masing studio dalam satu lantai pun bisa memiliki tata letak yang jauh berbeda. Dikutip dari Casasugar.com, mengatur interior apartemen studio sebaiknya disesuaikan dengan karakter ruang tersebut. Berikut ini beberapa cara mengatur interior apartemen studio. Untuk apartemen studio yang hanya memiliki satu ruangan terbuka,tanpa sekat, dan tanpa pembatas, pastikan Anda menyediakan ruang untuk berkegiatan. Tepat di jantung ruangan, sediakan ruang yang cukup besar untuk bersantai dan sediakan pula sofa, meja sisi, dan meja kopi. Tentu saja, pastikan Anda menyesuaikan ukuran furnitur dengan ukuran apartemen. Bila memungkinkan, pastikan adanya ruang keluarga yang layak (misalnya terdapat sofa, meja sisi, dan meja kopi), juga tempat untuk duduk, makan, dan bekerja. "Terkadang, hal ini berarti mengorbankan sebagian 'kamar ti-

TIPS PROPERTY dur' untuk membuat 'ruang keluarga dan hiburan'lebih besar," ujar desainer Lindsay Boswell dan Ali Levin. Beberapa apartemen studio, terutama yang berkelas premium, memiliki ruang cukup besar. Tanpa adanya sekat sekalipun, pemilik apartemen bisa membagi ruangannya menjadi beberapa area. Untuk apartemen studio semacam ini, pastikan Anda mendedikasikan satu area untuk satu kegunaan pasti. Sebagai contoh, buat area kerja, area keluarga,

WWW.HOUZZ.COM

atau area menonton televisi. Televisi, beserta kredensanya pun bisa dimanfaatkan sebagai pemisah. Sementara itu, jika apartemen studio Anda berbentuk loft atau memiliki lantai mezanin, Anda bisa memanfaatkan pojok-pojok dan ruang tersembunyi di apartemen ini. "Manfaatkan ketinggian ruangan, cermin, dan warna cerah untuk membuat ruangan terasa lebih besar dan nyaman," ujar pendiri Pandeia, Kelsi Vande Velden. (kompas.com)


MALIOBORO BUFFER 19 Satu Perusahaan Berdayakan 600 zz Sambungan Hal 13

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda DIY, Budi Wibowo, mengatakan bahwa dipilihnya Piyungan lantaran daerah tersebut merupakan kawasan industri dan telah ditetapkan sejak lama, meski terdapat sekitar 10,9 hektare yang merupakan kawasan wisata. “Tapi, lainnya sudah ditetapkan di Perda (Peraturan Daerah) Tata Ruang Pemkab (Pemerintah Kabupaten) Bantul, sebagai kawasan industri. Nah, akhirnya (KLIK) ditetapkan di sana. Kebetulan, ada tanah kas desa juga yang bisa disewa,” katanya, Selasa (13/3). Kawasan industri yang berada di atas lahan seluas 335 hektare tersebut akan diarahkan untuk pengembangan industri kreatif. Seperti fashion, kuliner, animasi, kerajinan, hingga perfilman. Namun, menurutnya, yang menjadi fokus utama tetaplah usaha menengah kecil mikro (UMKM). “Di DIY ini kan ada sekitar 524.395 UMKM dan itu mendominasi pertumbuhan ekonomi sebesar 98,4 persen. Karena itu, UMKM tetap jadi fokus utama. Kita harus konsentrasi ke sana,” lanjutnya. Meski demikian, terkait besaran perputaran uang yang dipredikisi bakal terjadi di kawasan industri Piyungan, sampai sejauh ini Budi mengaku belum bisa menjelaskan secara gamblang. Pasalnya, hal tersebut dipengaruhi oleh jumlah tenaga kerja yang akan terlibat di dalamnya.

Belasan Pengguna Narkotika zz Sambungan Hal 13

Mendapati informasi tersebut, pihaknya langsung bergerak ke lokasi guna meringkus DA. “Rabu (7/3) dini hari kita langsung menuju ke sebuah kos di Depok, Sleman untuk menangkap DA. Ternyata DA tidak ada di tempat, dan kami malah mendapati dua orang sedang makai tembakau super. Saat kami geledah ternyata keduanya juga menyimpan tembakau super,” ujarnya. Kedua pemuda yang diciduk di indekos tersebut masing-masing berinisial JF (20) dan SZ (24). Keduanya merupakan mahasiswa di salah satu perguruan tinggi swasta (PTS) di Yogyakarta. Dari penangkapan itu, pihaknya menyita 1,1 gram tembakau super yang disimpan dalam toples plastik milik JF serta satu alat isap dari kaca. Sedangkan dari tangan SZ disita 0,06 gram tembakau super yang terbungkus plastik kecil dan tiga buah puntung tembakau super dengan berat 0,08 gram. “Keduanya juga kami mintai keterangan terkait keberadaan DA dan akhirnya

Defile Ramaikan HUT Satpol zz Sambungan Hal 13

Rangkaian acara sendiri, meliputi Upacara peringatan HUT ke-68 Satpol PP,

BPD DIY Bangun RTH zz Sambungan Hal 13

Melalui berbagai program CSR, Bank BPD DIY ingin

Kembangkan Bisnis zz Sambungan Hal 13

Pertengahan Februari lalu, dia resmi meluncurkan keripik tempe dan peyek dengan merek tempeYEM dan peyekYEM. Tak sembarang keripik, Mei fokus pada penganan sehat. Yakni penggunaan minyak dan komposisi bahan baku yang bagus untuk kese-

“Yang jelas akan memberdayakan masyarakat sekitar. Kemarin sudah dipetakan oleh perusahaan, keluarga-keluarga yang akan diberdayakan dalam proses produksi,” ucapnya. “Mereka sudah petakan, ada sekitar 600 keluarga yang akan diberdayakan. Itu baru tahap awal, dipetakan 600 itu sementara. Selanjutnya, ya tergantung nanti. Itu baru untuk satu perusahaan,” tambah Budi. Di samping itu, ia juga belum bisa memastikan, berapa perusahaan yang nantinya bisa tertampung di kawasan industri Piyungan. Sebab, jelasnya, luas lahan yang dibutuhkan masingmasing perusahaan dipastikan berbeda, tergantung peruntukannya. “Jadi, ada yang butuh 10 hektare, tapi ada pula yang sudah oke dengan dua, atau lima hektare saja. Itu di bawah pengelola kawasan, mereka belum memaparkan ke kami,” tukasnya. Amdal Tidak hanya mengejar investasi semata, Pemda DIY pun sudah memikirkan dampak-dampak yang bisa terjadi pada lingkungan. Budi menuturkan, dalam analisis mengenai dampak lingkungan (AMDAL) sudah dijelaskan bagaimana tata kelola limbah dan sebagainya. “Setiap perusahaan yang masuk, sebelum mendapat izin usaha, harus sodorkan UKL-UPL (Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup) dulu. Jadi, harus ada UKL-UPL dulu, untuk mendapatkan izin usaha,” tuturnya. Kepala Gerai Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP)

DIY, Suyata mengatakan bahwa kawasan industri Piyungan diprediksi bisa menyedot investor besar untuk masuk ke DIY. Pasalnya, selama ini, perekonomian DIY masih ditopang oleh UMKM. “Di situ kawasan dengan 1 hektare saja, kalau hitungan dengan satu atau dua perusahaan masuk dengan investasi di atas Rp15 miliar, diprediksi pertumbuhan investasi di DIY bisa mencapai 10-15 persen tahun ini. Itu angka minimal loh, ya,” katanya. “Jadi, nanti kita hitung lagi realisasi investasi itu. Rasanya, target bisa lebih, karena izin yang kita keluarkan berasal dari banyak sektor,” tambah Suyata. Dia menuturkan, sampai sejauh ini perusahaan asing yang masuk masih dalam proses penjajakan dan belum sampai pada tahap perizinan. Karena berstatus penamaman modal asing (PMA), izin prinsip dan usaha berada di pemerintah pusat, sedangkan daerah hanya terkait izin teknis saja. “Untuk dari kawasan industri itu ada beberapa yang sudah penjajakan, salah satunya dari Korea. Kalau ini jadi, nantinya akan langsung beroperasi di situ,” tuturnya. Setali tiga uang dengan PMA, terdapat pula beberapa perusahaan dalam negeri, atau Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), yang berminat masuk ke kawasan industri Piyungan. Namun, ia mengakui, perusahaan-perusahan dengan polutan tinggi, dipastikan ditolak oleh pihaknya. “Memang harus ramah lingkungan dan menyerap tenaga kerja lokal. Itu harus,” tandasnya. (aka)

memberitahu keberadaannya,” ujarnya. Tiga jam seusai penangkapan terhadap JF dan SZ pihaknya langsung menangkap sang pengedar sekaligus pemakai yaitu DA di daerah Depok, Sleman. “Dari tangan DA disita 1,97 gram tembakau super, satu puntung rokok tembakau super dengan berat 0,10 gram dan 1 buah paper,” ulas Sugeng. Setelah kelima tersangka ditangkap, pihaknya langsung mengorek keterangan dari kelima orang itu dan membuahkan hasil. Berbekal keterangan dari kelimanya, Kamis (7/3) malam polisi langsung menuju ke indekos yang terletak di daerah Madukismo, Depok, Sleman. Penggeledahan pun dilakukan di beberapa kamar kos, dan benar saja, saat penggeledahan itu pihaknya mendapati dua pemuda yang masing-masing berinisial MID (21) dan MA (25) menyimpan tembakau gorila siap edar. Diungkapkan oleh Kasat Resnarkoba, keduanya adalah mahasiswa di salah satu PTS Yogyakarta. “Usai penggeledahan, kami temukan empat bungkus plastik klip tembakau gorila dengan berat total keseluruhan 3,09 gram dan satu paper milik MID. Kalau dari tangan MA kami sita

tiga bungkus plastik klip dengan berat 2,37 gram. Jadi total barang bukti tembakau yang kami sita berjumlah 5,46 gram,” katanya. Ditambahkan Kompol Sugeng, ketujuh pemakai dan pengedar tembakau gorilla ini tetap diproses lebih lanjut. Saat ini ketujuh tersangka harus meringkuk di tahanan Polresta Yogyakarta guna mempertangungjawabkan perbuatannya secata hukum. “Mereka kami jerat dengan pasal 112 atat 1 Undang-undang RI nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika. Ketujuhnya terancam hukuman 12 tahun penjara,” paparnya. Ganja Seusai menangkap tujuh pemakai dan pengedar tembakau gorila, Satresnarkoba Polresta Yogyakarta melakukan pengembangan dan langsung meringkus enam pemakai ganja di hari yang sama yaitu Kamis, (8/3). Adapun saat memburu salah satu tersangka yang diduga seorang pengedar ganja, pihaknya menangkap tangan lima pemuda yang tengah asyik mengisap ganja secara bergantian. Sehingga dari tiga hari penangakapan, pihaknya menciduk 13 tersangka dengan dua jenis bukti berbeda yakni tembakau gorila dan ganja. (rid)

Hut ke-99 Dinas Kebakaran, dan HUT ke-56 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) yang digelar di Balaikota Yogyakarta pada pukul 07.00. Acara dilanjutkan dengan Seminar Nasional Revolusi Mental dan Reformasi Birokrasi pukul 10.00 di

Kompleks Balaikota. “Sore hari pukul 15.00 kami ada defile drumband Gita Abdi Praja dari IPDN (Institut Pendidikan Dalam Negeri) yang dimulai dari Abu Bakar Ali, berjalan di sepanjang Malioboro, dan finis di AlunAlun Utara,” jelasnya. (kur)

membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sarana dan prasarana di berbagai bidang, pendidikan, olahraga hingga kesehatan. “Melalui program CSR, kami ada dana sekitar Rp7 miliar yang bisa kami salur-

kan dalam berbagai program hasil kerja sama dengan pemerintah. Selain fasilitas sekolah seperti ini, sebelumnya kami juga pernah rehabilitasi rumah tak layak huni yang jumlahnya sudah ratusan,” terang Bambang. (yud)

hatan. “Awalnya aku ngeliat pengrajin tempe di Magelang, terus pengin memberdayakannya dengan kerja sama,” ujar mahasiswi enterpreuner magister manajemen UGM ini. Saat ini, wanita kelahiran 1993 tersebut memasarkan produknya dengan cara konvensional. Dalam waktu dekat, dia berencana bisa masuk ke toko-toko pusat

oleh-oleh, pun dengan memasarkannya melalui website. Sembari berjalan, proses produksi sementara ini ditangani oleh Mei sendiri. Namun, nantinya jika sudah berjalan mapan, dia akan menjalin kemitraan dengan ibu-ibu pengrajin itu di Tegalrejo, Magelang. Sesegera mungkin setelah semua dokumen perizinan selesai diurus. (rid)

RABU PON 14 MARET 2018

Butuh Uji Coba Lebih Dulu

zzWacana Penambahan Jam Operasional Pasar Tradisional YOGYA, TRIBUN - Wacana untuk menambah jam operasional pasar tradisional hingga malam hari untuk mendukung wisata malam di Kota Yogyakarta perlu diujicobakan. Hal tersebut dijelaskan Ketua Paguyuban Pasar Beringharjo, Ujun Junaedi, yang juga mengatakan bahwa ada banyak hal yang perlu disiapkan. “Kalau Pasar Beringharjo buka sampai malam, maka perlu dukungan keamanan, sarana prasarana, lampu-lampu. Kalau malam harus seperti itu. Uji coba dulu Pasar Beringharjo bagian barat, lantai dua, lantai tiga,” jelasnya, Selasa (13/3). Namun secara umum, pihaknya mengaku sepakat bila jam buka tersebut diperpanjang. Ia menyebutkan, sebagai pasar yang terletak di kawasan Malioboro, Pasar Beringharjo menjadi jujukan para wisatawan untuk berbelanja oleh-oleh khas Yogyakarta. “Kita jadi memiliki kesempatan soal waktu lebih luas dan peluang untuk bisa mendapatkan penghasilan lebih. Kondisi kita saat ini sebagai destinasi penopang Malioboro,” tambahnya. Ujun menambahkan, sebagai Pasar Tradisional terbesar se-Kota Yogyakarta, sudah seharusnya pihaknya bisa memenuhi keinginan konsumen. Hal tersebut

Infrastruktur Harus Memadai zz Sambungan Hal 13

Kepala BKPM, Thomas Lembong, mengatakan bahwa penambahan 15 kawasan industri, termasuk DIY, sekaligus menambah daftar kawasan industri yang dapat dimanfaatkan oleh investor, yang hendak melakukan percepatan dalam investasinya. “Tambahan 15 kawasan industri sebagai implementasi KLIK, memiliki luas lahan 1.459,85 hektare, yang berlokasi di delapan provinsi dan 12 kabupaten-kota, di mana terdapat tambahan dua provinsi dan delapan kabupaten-kota,” katanya, Selasa (13/3). Thomas menuturkan, payung hukum dari peluncuran tersebut, ditetapkan me-

Sistem Zonasi PPDB Tunggu zz Sambungan Hal 13

Hal tersebut dikarenakan waktu yang semakin sempit mengingat saat ini sudah memasuki Maret sementara PPDB akan digelar pada Juli mendatang. “Ini hal yang baru. Harus segera diselesaikan,” tegasnya, seusai rapat pembahasan sistem zonasi dengan Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta. Sistem zonasi yang belum disosialisasikan tersebut, lanjutnya, menimbulkan kecemasan yang hebat bagi masyarakat, khususnya orangtua yang hendak memilihkan sekolah untuk

Sedih Mendapati Makanan zz Sambungan Hal 13

Sampai-sampai saya mendapat julukan Bantar Gebang (pembuangan sampah untuk wilayah Jakarta),” ungkapnya saat ditemui Tribun Jogja, Selasa (13/3). Suatu hari, karena penasaran dengan ketimpangan yang ada di sekelilingnya, Naufal sampai mencari data dari Food and Agriculture Organization (FAO) Perserikatan Bangsa-Bangsa, mengenai jumlah makanan yang terbuang setiap tahunnya. Betapa kagetnya dia, karena mendapati Indonesia ada di urutan kedua negara yang paling banyak membuang makanan, setelah Arab Saudi. “Per tahun di negara kita ada 13 juta ton makanan terbuang. Sedangkan orang yang kekurangan makan sebanyak 19,4 juta orang. Jika dikalkulasi sisa makanan itu bisa untuk memberi makan 11 persen dari total orang yang tidak bisa makan,” ungkap mahasis-

Kalau Pasar Beringharjo buka sampai malam, maka perlu dukungan keamanan, sarana prasarana. Ujun Junaedi. juga sudah ia sampaikan ke pedagang yang lain. Mayoritas dari mereka setuju untuk menambah jam operasional. Hanya saja yang menjadi pekerjaan rumah adalah memilah pedagang mana saja yang sekiranya perlu berjualan hingga malam hari, mengingat pedagang Pasar Beringharjo menjajakan beragam keperluan konsumen. “Pasar sore tidak menampung lagi, tentunya Pasar Beringharjo punya barang-barang yang merupakan kebutuhan masyarakat, terutama oleh-oleh,” ujar Ajun. Terkait kesiapan para pedagang terkait wacana tersebut, ia menuturkan pedagang belum siap bila operasional sampai malam hari diberlakukan dalam

waktu dekat ini. “Perlu adanya pendekatan dari pemerintah untuk penyuluhan dan sosialisasi ke pedagang. Terutama yang dibutuhkan nanti seperti yang fashion dan sebagainya,” tandasnya. Sosialisasi Sementara itu, Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi menjelaskan bahwa pihaknya sudah melakukan pembicaraan dengan beberapa pedagang di Pasar Beringharjo dan mereka menyatakan kesiapannya untuk bisa buka malam hari. “Kemarin sudah ada upaya uji coba (buka malam hari), tapi belum berhasil. Kami evalusi, agar uji coba yang berikutnya berhasil,” tuturnya. Upaya pemerintah untuk menghidupkan Pasar Beringharjo hingga malam hari dikarenakan laporan yang menyebutkan bahwa kebanyakan wisatawan yang datang di Yogya pada sore hingga malam hari sehingga tidak memiliki kesempatan untuk berbelanja oleh-oleh. “Ada yang mau belanja fashion di Beringharjo, ternyata sudah tutup,” ujarnya. Tak hanya pasar, ia mencontohkan wisata edukasi keluarga seperti Taman Pintar untuk menambah jam buka agar bisa menampung wisatawan pada malam hari. (kur)

lalui penerbitan Keputusan Kepala BKPM Nomor 41 Tahun 2018, tentang Perubahan kedua SK Kepala BKPM Nomor 24 Tahun 2016, tentang penetapan kawasan industri tertentu, untuk kemudahan investasi langsung konstruksi. “Dengan begitu, totalnya, sampai saat ini, menjadi 47 kawasan industri, yang telah ditetapkan sebagai lokasi implementasi KLIK, dengan total lahan yang tersedia seluas 14.996,85 hektare,” tuturnya. Mengenai tingkat investasi DIY yang masih tertinggal dari provinsi lain, Thomas mengimbau instansi penanaman modal di pemerintahan setempat, bisa mencontoh daerah-daerah lain yang sudah lebih maju. Salah satu yang bisa ditempuh, lanjutnya, membuka akses perizinan secara daring, sehingga

lebih mudah diproses. “Kemudian, infrastruktur harus memadai, dari listrik, air, sampai angkutan. Tapi, yang menjadi tantangan adalah, terkait faktor sumber daya manusia, utamanya keterampilan,” cetusnya. “Karena itu, kami akan terus berupaya, memastikan kawasan industri sudah berkembang, investor masuk, pekerja kita bisa menikmati lapangan pekerjaan dengan penghasilan yang lebih tinggi,” tambah Thomas. Menurutnya, kawasan industri Piyungan, Bantul, memiliki potensi besar untuk mendatangkan investor, baik dari dalam, maupun manca negara. Di samping itu, ia melihat peluang Yogyakarta di bidang pariwisata dan gaya hidup, yang terdongkrak melalui ekonomi digital. “Sekarang kan eranya milenial. Orang gemar jalan-

jalan, selfie, wefie dan video blog. Yogyakarta punya modal ke situ. Saya kira itu semakin besar, semakin banyak. Pertumbuhan investasi internasional di bidang pariwisata, tahun lalu mencapai 45 persen,” ungkapnya. Menteri Perindustrian RI, Airlangga Hartarto, mengungkapkan bahwa perkembangan sektor industri yang semakin strategis, dengan tantangan industri modern 4.0 membutuhkan langkah aktif pemerintah, untuk menyediakan lokasi bagi bagi industri-industri yang berorientasi ekspor, teknologi tinggi dan gaya hidup. “Perlu perluasan KLIK di seluruh kawasan-kawasan industri yang sudah dibangun di sejumlah daerah, terutama di luar Pulau Jawa. Sehingga, pemerataan seluruh Indonesia itu bisa tercapai,” ungkapnya. (aka)

anaknya. Sistem zonasi membuat nilai bukan lagi menjadi prioritas seorang siswa dapat diterima di sekolah pilihannya, melainkan jadi pertimbangan kedua setelah zonasi. “Harus segera dilakukan sosialisasi. Siapa yang terdekat, dia yang prioritas (masuk ke sekolah tertentu). Bagaimana yang ada di perbatasan? Tidak ada sekolah favorit. Semua tergantung pada tempat tinggal,” tuturnya. Fauzi menyampaikan, dalam rapat tersebut, pihak Dinas Pendidikan meminta waktu untuk melakukan kajian. Termasuk dengan Perwal yang akan jadi dasar mereka segera melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

Ukur jarak Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, Edy Heri Suasana menjelaskan bahwa pihaknya melakukan pengukuran jarak melalui udara berbasis RW sebagai dasar penetapan sistem zonasi. “Pertimbangannya memang zonasi, tapi nilai ujian sekolah juga jadi pertimbangan untuk masuk sekolah negeri,” jelasnya. Edy menerangkan bahwa nilai ujian sekolah tetap dipandang penting. Jal tersebut karena ketika beberapa siswa ingin masuk ke satu sekolah yang sama dengan jarak rumah yang sama, maka yang digunakan sebagai pertimbangan adalah nilai ujian sekolah. “Kalau jaraknya sama,

yang bersaing adalah nilainya. Ini saya sampaikan ke masyarakat agar orang patokannya tidak hanya modal zonasi saja,” ungkapnya. Terkait sebaran sekolah yang tidak merata, yakni SMP negeri yang lebih banyak di sisi utara, menurutnya bukanlah jadi masalah. Pasalnya setiap anak diberikan keleluasaan untuk memilih SMP negeri sesuai dengan prioritas pilihannya maksimal di 16 sekolah. “Misalkan di Kecamatan Pakualaman, Mergangsan, dan Ngampilan tidak ada SMP negeri, padahal lulusan SD banyak. Itu mereka silakan memilih sekolah, karena zonasi bukan satusatunya (penentu), ada nilai ujian sekolah,” ujarnya. (kur)

wa jurusan Teknik Industri Universitas Gadjah Mada (UGM) ini Karena ketimpangan itulah yang membuat Naufal berpikir untuk menciptakan aplikasi yang bisa digunakan untuk menghubungkan orang-orang yang memiliki makanan berlebih ke orang-orang yang memang membutuhkan. Tidak bisa membuat aplikasi sendiri, Naufal pun meminta bantuan ke teman-temannya. Dia juga berinisiatif membuat tim. Sudah setahun terakhir aplikasi Gifood.id diciptakan Naufal dan timnya, yang terdiri dari mahasiswamahasiswa dari UGM dan Amikom. “Awalnya tim berempat dari UGM dan Amikom, tapi lama kelamaan tinggal dua. Lalu saya ajak tim lain, yang juga dari UGM, Amikom ditambah dari UIN Sunan Kalijaga,” terangnya. Untuk mengetes seberapa besar respons orangorang dengan aplikasi yang dia buat, untuk pertama kalinya Naufal mencobanya membuat akun resmi di Line. Betapa leganya Naufal mendapati respons dari

banyak orang sangatlah positif. Bahkan tanpa diminta, banyak yang memberinya saran dan masukanmasukan. “Maret ini rencananya kita launching yang versi Wab Apps, ada di Gifood. id. Kita juga sudah ada di Instragram. Kalau di Line kebanyakan yang respons masih anak muda, mudah-mudahan setelah kita kembangkan di Wab Apps, lebih banyak yang tahu,” ucapnya. Tinggal unggah Mengenai cara kerja aplikasinya, Naufal mengatakan jika seseorang yang memiliki makanan berlebih, baik dari acara resepsi, event-event mau pun yang lainnya tinggal mengirim foto serta keterangan di mana dan berapa jumlah makanannya. “Nanti dari kita akan meng-upload-nya ke aplikasi. Biasanya hanya selang beberapa menit, makanan itu sudah habis,” terangnya. Naufal juga sudah berkerja sama dengan gerakan Eman Segone, Food Heros Jogja, dan Rebite yang bertugas untuk menyalurkan makanan.

“Nanti bagi yang mau makanan berlebih itu bisa mengambil sendiri ke lokasi yang kelebihan makanan, atau bisa kita antar dengan jasa teman-teman dari Eman Segone, Food Heros Jogja, maupun Rebite,” terangnya Saat ini, pengguna aplikasinya sudah mencapai 1875, dan terus bertambah setiap hari. “Kebanyakan respons masih dari daerah sekitar kampus-kampus, harapannya nanti kita juga bisa kerjasama dengan hotel maupun restoran. Agar jika makanan mereka berlebih bisa dihubungkan lewat aplikasi Gifood.id,” ungkap Naufal. Dia mengungkapkan jika aplikasinya juga sempat memenangkan dua penghargaan sekaligus di Telkom Hackathon. Dia juga berharap jika aplikasinya dapat mengurangi orangorang yang kekurangan makanan di sekitar. “Kita dapat The Best General Category Apps dan First Winner saat di Bandung. Aplikasi ini akan tetap kita jadikan platform untuk mengurangi ketimpangan makanan di sekeliling kita,” terangnya. (cr3)


20

RABU PON 14 MARET 2018

SITUASI GOL Open play

21 3 2 Penalti 6

32 Gol

Set piece

3.843 Menit Bermain Liga Supercopa Copa Spanyol Del Rey Champions

La Liga

5

27

2

1 0 0

Serangan balik

7

2 Gol

1 Penalti

2.796 Menit Bermain Piala Community Piala Liga Liga Premier Champions Liga Shield FA

26

7

41 MAIN

4

1

1

39 MAIN

STATISTIK L. MESSI MUSIM 2017/18

STATISTIK FABREGAS MUSIM 2017/18 1

Digne

1 D. Suárez 1 Busquets

2 Paulinho

16 A SSI ST

1

Iniesta

2

1 A. Vidal

LIO

NEL

ARS Fab ENAL reg as m 2-2 BA enc R etak CELO gol NA ked ua A rs

J. Alba

ME

6 L. Suárez 1

SSI

Pique

9

ST I S AS

Alonso

2 Willian

Pedro

1 Bakayoko

Hazard

2

1 Azpilicueta

1

1

1 Musonda

AS G E R

FAB

16 Besar leg pertama Liga Champions 2018

ena

l

Perempat final leg pertama Liga Champions 2010

CARA GOL

1 Kaki kanan 31 Kaki kiri Area penalti

Area kiper

2

Luar kotak penalti

Vill

AREA GOL

23

si m

Mes ARS Mes ENAL si m 2-1 emb B uat ARCE ass ist u LONA ntu k Da vid

7

a

AL SEN na R A o 3-1 Barcel A N uk O CEL l unt BAR dua go etak enc

16 Besar leg pertama Liga Champions 2011

16 Besar leg KEDUA Liga Champions 2011

BARCELONA VS CHELSEA

si m Mes

l

k go

eta enc

A LON ea E C els AR 1 B ang Ch 1 EA aw ELS ke g CH anya tam per

CARA GOL Kaki kanan 2 Kaki kiri -

Area kiper

-

AREA GOL

2 -

Area penalti

Luar kotak penalti

TEROR SAHABAT

LAGA leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2017/2018, Kamis (15/3) dinihari nanti akan menjadi momen emosional bagi Cesc Fabregas. Untuk pertama kalinya sejak 2014 ia akan kembali ke stadion Camp Nou. Camp Nou bukanlah tempat yang asing bagi Fabregas. Stadion berkapasitas 99 ribu penonton itu pernah menjadi “rumah” dalam kariernya. Selain menimba ilmu sepak bola di akademi La Masia, gelandang berusia 30 tahun itu juga pernah memperkuat Barcelona sepanjang 2011 hingga 2014. Dalam periode tersebut, Fabregas mendapatkan kesempatan tampil sebanyak 44 kali di Camp Nou dalam La Liga Spanyol dan Liga Champions. Sayangnya, ia gagal menunjukkan permainan terbaik bersama Lionel Messi dan kawan-kawan. Puncaknya,

manajemen klub kemudian melego gelandang Spanyol itu ke Chelsea. Kini Fabregas akan kembali ke stadion tersebut. Meski, sebenarnya ini juga bukan kali pertama ia akan bertanding sebagai lawan di Camp Nou. Sebelumnya, Fabregas sudah pernah berhadapan dengan Barca saat masih memperkuat Arsenal. Karena sudah beberapa kali bertanding melawan mantan klubnya itu, Fabregas pun tak merasa canggung. Dalam wawancara dengan Marca, Fabregas mengaku justru lebih termotivasi bertemu Gerard Pique, Andres Iniesta, serta sahabat karibnya, Lionel Messi yang pernah bahu membahu bersamanya di Barcelona. ”Saya senang bermain menghadapi teman-teman. Ada motivasi ekstra. Saya menyukainya, saya selalu merasakan sesuatu yang positif. Saya sudah pernah melakukannya ketika bersama Arsenal

dan sekarang bersama Chelsea,” kata Fabregas. Ia juga secara terang-terangan mengaku akan ”meneror” Messi untuk menjaga kans Chelsea melaju ke babak perempat final. Fabregas tahu jika ia main dalam laga nanti, ia akan ditempatkan di posisi yang berada dekat dengan Messi. Karena itu Fabregas akan menjalankan misi membuat Messi tak nyaman dalam laga nanti. Membuat Messi tidak nyaman dianggap sebagai salah satu cara agar sang pemain gagal memberikan penampilan terbaiknya. ”Jika saya cukup beruntung untuk bisa main, saya akan diposisikan di area dekatnya (Messi). Menghentikan Messi tentu saja sangat sulit. Namun, saya akan mencoba melakukan segala sesuatu agar membuatnya tidak nyaman sehingga dia tidak bisa memberikan penampilan yang sempurna,” kata Fabregas seperti dikutip The Mirror.

Fabregas bahkan siap melupakan persahabatan dengan Messi selama 90 menit pertandingan nanti. ”Saya melihat Messi sebagai pesaing yang ingin menang, sama seperti saya. Kami sekarang berada di tim berbeda dan setiap pemain ingin memberikan yang terbaik untuk klub masing-masing. Tentu saja, Anda harus selalu saling menghormati,” ucap Fabregas. Seperti kata Fabregas, Messi memang akan jadi ancaman besar bagi Chelsea dalam laga melawan Barcelona. Sebelumnya di Stamford Bridge, penyerang asal Argentina itu sudah menjadi mimpi buruk untuk Chelsea. Messi berhasil menjebol gawang Thibaut Courtois untuk memberi Barca keuntungan gol tandang. Karena gol Messi itulah Chelsea kini butuh kemenangan atau hasil imbang lebih dari 1-1 di Camp Nou untuk lolos ke perempatfinal. (tribunnews/dod)

JADWAL

siaran langsung

Persija vs Song Lam Nghe An Rabu (14/3) Pukul 18.30 WIB/19.30 WITA Besiktas vs Bayern Munchen Kamis (15/3) Pukul 00.00 WIB/01.00 WITA Barcelona vs Chelsea Kamis (15/3) Pukul 02.45 WIB/03.45 WITA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.