IPM
A
24
IN PRDON AWINT ESIA AR ME D D
IA
HARIAN PAGI
HALAMAN
MINGGU KLIWON 15 FEBRUARI 2015 25 RABI’UL AKHIR 1436 NO 1390/TAHUN 4
The Best Of Java
Newspaper IPMA2013
RP 2.000 SPIRIT BARU DIY-JATENG
LANGGANAN RP 55.000 SMS 0851 021 2000, 0274-557687 EXT 213
Jokowi dan Mega Makan Soto di Solo SOLO, TRIBUN - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan para petinggi partai Koalisi Indonesia Hebat, termasuk Ketua Umum DPP PDI-P, Megawati Soekarnoputri, di Loji Gandrung, rumah dinas Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo. Setelah melakukan pertemuan tertutup sekitar dua jam, mereka menuju warung makan Soto Gading untuk makan siang bersama. Sehari sebelumnya, Jumat (13/2) Presiden Jokowi dan para petinggi partai Koalisi Indonesia Hebat menghadiri musyawarah nasional (Munas) ke-2 Partai ■ Bersambung ke Hal 7
ANTARA FOTO/HO/ANDIKA BETHA
SANT AP SIANG BERSAMA - Presiden Joko Widodo (kanan) menyantap soto bersama (dari kiri ke kanan) Ketua Umum DPP PDI-P, Megawati Soekarnoputeri); tokoh PPP, M Romahurmuziy; Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo; SANTAP dan Sekjen Partai Nasdem, Patrice Rio Capella, di Soto Gading, Solo, Sabtu (14/2) siang.
Mereka Kirim SMS Kehabisan Tenaga
● Tiga Pendaki Tersesat di Gunung Slamet Sejak Sabtu Lalu YOGYA, TRIBUN - Tiga orang dari Yogyakarta mendaki Gunung Slamet di Jateng sejak Sabtu (7/2) sore pekan lalu, dan dilaporkan hilang karena tersesat. Diduga mendaki tanpa izin, tiga orang bernama Ronald Dicky, Airlangga Virgianto, dan Zanuar Renaldo itu tak kunjung terdengar kabarnya, s a m p a i pada Jumat (13/2) Tim SAR Purbalingga mendapat kirim a n
SMS dari mereka. Data yang didapat Tribun Jogja, Ronal Dicky tercatat sebagai mahasiswa Fakultas Teknologi Mineral jurusan Geologi UPN Veteran Yogyakarta yang juga warga Tambakbayan, Kabupaten Sleman, DIY. Sedangkan
Airlangga Virgianto merupakan warga Kemang Pratama 1, Bekasi, dan Zanuar Renaldo adalah warga Kelurahan Damai, Balikpapan. Airlangga dan Zanuar merupakan ■ Bersambung ke Hal 7
Rektor Kerahkan Mapala UPN REKTOR UPN Veteran Yogyakarta, Prof Dr Sari Bahagiarti K Msc, menuturkan bahwa pihaknya mendapatkan informasi tentang hilangnya satu mahasiswa dan dua alumnusnya tersebut sejak Jumat (13/2). Setelah itu, tidak tinggal diam, Tim Mapala UPN pun dikerahkan untuk memban-
tu Tim SAR yang berada di Gunung Slamet. “Kami sudah bekerjasama dengan Tim SAR DIY. Ttim Mapala kami juga sudah dikirimkan ke sana (ke Gunung Slamet, Red Red),” kata Sari ketika diwawancara Tribun, Sabtu ■ Bersambung ke Hal 7
ANGGOTA ICJ/RUDY TIK
TUMBANG - Pohon tumbang di Bandara Adisutjipto Yogyakarta, Sabtu (14/2) sore. Tidak ada korban jiwa dalam bencana alam ini.
Angin Puting Beliung Lumpuhkan Bandara ANGIN puting beliung melanda sebagian wilayah DIY, termasuk di Bandara Adisutjipto di Jalan Adisutjipto, Depok, Kabupaten Sleman, Sabtu (14/2) sore. Bencana alam ini sempat melumpuh-
kan aktivitas bandara selama sekitar 30 menit, pukul 15.30 hingga 16.00, dan menimbulkan sejumlah kerusakan. Peristiwa ini terpantau ■ Bersambung ke Hal 7
GRAFIS/SULUH PRASETYA
Luna Maya
Bicara Konsep Pernikahan
A
RTIS peran Luna Maya (31) dan pengusaha Reino Barrack santer dikabarkan segera naik pelaminan. Sebab, beberapa waktu lalu, Luna diisebut-sebut sudah dilamar sang kekasih. Namun, semua ditampik Luna dengan santai. Tetapi, meski NET
■ Bersambung ke Hal 7
Warga Yogyakarta Ambil Bagian dalam Aksi One Billion Rising
Tyas dkk Menari untuk Menolak Kekerasan Sesual Di bawah guyuran hujan lebat, sekitar 70 orang melakukan tarian bersama di kawasan Nol Kilometer Kota Yogyakarta, Sabtu (14/2) sore. Aksi menari yang didominasi oleh kaum perempuan tersebut menarik perhatian masyarakat yang lalu lalang di kawasan itu. PARA peserta aksi hendak menunjukan bahwa masyarakat Yogyakarta ikut ambil bagian dalam One Billion Rising (OBR), gerakan dunia melawan kekerasan seksual, yang digelar di 200 negara. Meskipun acara tersebut merupakan domain kaum perempuan, tetapi ada beberapa lelaki yang turut bergabung. “Tidak hanya perempuan
tetapi semua orang yang ingin menghentikan berbagai bentuk kekerasan terhadap perempuan dapat bergabung menyuarakan kampanye ini bersama warga dunia lainnya di 200 negara,” ungkap Tyas Setyani, salah satu relawan OBR Yogyakarta, di sela-sela acara. ■ Bersambung ke Hal 7
TRIBUN JOGJA/HAMIM THOHARI
SIMBOL PERLAWANAN - Puluhan orang menari di kawasan Nol Kilometer Yogyakarta, Sabtu (14/2) sore, sebagai simbol perlawanan terhadap kekerasan seksual atas perempuan.