Tribunjogja 27-12-2014

Page 1

24

HARIAN PAGI

HALAMAN

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014 5 ROBI’UL AWAL 1436 NO 1340/TAHUN 4

RP 2.000 SPIRIT BARU DIY-JATENG

LANGGANAN RP 55.000 SMS 0274-7122000, 0274-557687 EXT 219

Leher Nailul Disabet Samurai Misi Balas Dendam Wenger

 Kasus Pembacokan Marak di Bantul dan Sleman  Korban Terakhir Santri Ponpes Sunan Pandanaran SLEMAN, TRIBUN - Serangkaian kasus pembacokan, yang tersangka pelakunya tak dikenal oleh korbannya, terjadi di DIY. Terkini, dua pemuda yang berboncengan sepeda motor dibacok sepasang p e -

1 Dua santri sebuah ponpes di

Ngaglik, Nailul Mazda Azzajid Ahmad dan Wahyu Eko Raharjo, berboncengan naik motor Vario Nopol S 6786 LE. Mereka melaju dari barat ke timur.

4 Dua pria penyerang Nailul langsung kabur ke arah timur. Tak berapa lama kemudian, Nailul ambruk bersimbah darah. Ternyata pangka lehernya terkena sabetan samurai.

ngendara motor lain. Satu dari dua pemuda, yang juga santri Ponpes Sunan Pandanaran, Ngaglik, Sleman, itu tewas seketika, Kamis (25/12) malam. Hingga Jumat (26/12) polisi masih mengusut kasus tersebut. Petugas Polsek Ngemplak, Sleman, belum mengetahui pelaku maupun motif pembacokan terhadap Nailul Mazda Azzajid Ahmad (18) itu. “Masih dalam

Termasuk Tindakan Teror MARAKNY A aksi kekerasan MARAKNYA berupa pembacokan yang akhirakhir ini terjadi di Yogyakarta bukanlah tindak kriminal biasa, melainkan termasuk tindakan teror. Tindakan tersebut sengaja dilakukan untuk menumbuhkan kesan Yogyakarta sudah tidak aman. Sebagai salah satu daerah yang selama ini dikenal aman dan menjadi barometer keamanan Indonesia, ada beberapa pihak yang berupaya mengusik stabilitas Yogyakarta, dan pada akhirnya muncul ketidakpercayaan terhadap

 Bersambung ke Hal 11 5 Wahyu berteriak-teriak meminta tolong. Beberapa warga datang untuk membantu, namun Nailul telah tewas di lokasi kejadian.

Soeprapto Sosiolog Kriminalitas UGM

 Bersambung ke Hal 11

Ba

rat

Tim

ur 2 Saat motor Vario itu melintas di Jalan Candi Gebang, tepatnya di depan Perum Candi Gebang Permai, keduanya berpapasan dengan pengendara motor lain yang datang dari arah berlawanan. Mereka juga berboncengan.

3 Mendadak, pengendara motor

yang tak dikenal oleh dua santri tersebut memepet motor Nailul, kemudian menyabetkan samurai. Nailul pun berusaha menghindar.

Kalahkan West Ham United 2-0

Chelsea Amankan Puncak Klasemen Premier League LONDON, TRIBUN - Chelsea meraih kemenangan 2-0 atas West Ham United pada pertandingan Premier League, di Stamford Bridge, London, Jumat (26/12). Kemenangan ini membawa Chelsea semakin kokoh di puncak klasemen Premier League dengan 45 poin dari 18 pertandingan. Sedangkan West Ham terpaku di urutan keempat dengan 31 poin dari 18 laga. Chelsea menurunkan kekuatan terbaiknya. Diego Costa menjadi ujung tombak

dengan disokong oleh Eden Hazard, Oscar, dan Willian. Adapun West Ham mencadangkan Alex Song. The Hammers mengandalkan Andy Carroll dan Enner Valencia di lini depan. Chelsea mencetak satu gol di masing-masing babak. John Terry membawa tim tuan rumah unggul pada babak pertama sebelum Costa memantapkan kemenangan di paruh kedua. Hasil ini membuat Chelsea masih kokoh di puncak klasemen dengan 45

Kimberly Ryder

Berobsesi Mendunia

A

 Bersambung ke Hal 11

ISIS Ancam Panglima

TNI dan Banser NU

JAKARTA, TRIBUN - Beredar video kelompok Islamic State Iraq and Syria (ISIS)di laman Youtube, menayangkan pria berbahasa Indonesia mengancam Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko, Polri, dan Banser. Video yang diunggah oleh akun bernama Al-Faqir Ibnu Faqir pada 24 Desember 2014 tersebut berjudul “Ancaman wahabi terhadap Polisi, TNI dan Densus 88, Banser”. Video tersebut berdurasi 04:01 menit. Dalam video itu, pria berkumis dan berjanggut tersebut mengancam Panglima TNI, Polri, dan Barisan Serbaguna (Banser) Ansor Nahdlatul Ulama, dengan mengatakan menunggu kedatangan TNI, Polri, dan Banser, yang dikabarkan akan ikut

memerangi ISIS. “Apabila kalian tidak datang kepada kami, kami akan datang kepada kalian,” kata pria tersebut. Merespons video itu, Jumat (26/ 12), Mabes Polri menyatakan kepolisian meningkatkan kewaspadaan. “Setiap kesempatan Kapolri selalu menyampaikan bahwa seluruh jajaran selalu waspada. Selain mengamankan masyarakat, kita sendiri juga harus aman,” ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Komisaris Besar Agus Rianto, di Divisi Humas Mabes Polri, Jakarta. Secara terpisah, Banser menyatakan tidak ingin terpancing dengan  Bersambung ke Hal 11

Aneka Peristiwa Penting Maupun Menarik Sepanjang 2014 (2)

Menteri Susi Menerjemahkan Visi Maritim Jokowi Peralihan pemerintahan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Presiden Joko Widodo (Jokowi) berdampak pada perubahan strategi pembangunan. Pada pidato pelantikannya sebagai Presiden ketujuh, 20 Oktober lalu, Jokowi menyatakan bahwa pemerintahannya akan membawa Indonesia menjadi poros maritim dunia.

RTIS peran Kimb e r l y Ryder (21) memendam obsesi dan harapan tersendiri mengenai kariernya dalam dunia film. Sebagai aktris, dirinya ingin meraih capaian pribadi dengan memenangkan award. Ia pun berusaha mencapainya p a l i n g l a m b a t pada usia 25 tahun, atau empat tahun lagi.

“KITA harus bekerja dengan sekeraskerasnya untuk mengembalikan Indonesia sebagai negara maritim. Samudera, laut, selat dan teluk adalah masa depan peradaban kita. Kita telah terlalu lama memunggungi laut, memunggungi samudera, memunggungi selat dan teluk,” kata Jokowi, kala itu. Tak sekadar beretorika, Jokowi memilih menteri di bidang kelautan yang mumpuni. Mereka adalah Susi Pudjiastuti sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, serta

 Bersambung Hal 11

 Bersambung ke Hal 11

ANTARA FOTO/VITALIS YOGI TRISNA

SP ANDUK MENTERI SUSI - Spanduk bergambar Menteri SPANDUK Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, dengan latar kapal yang ditenggelamkan, di Gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Rabu (10/12).

ICJ/ATOK SINAGA

HANCUR - Sepeda motor Yamaha Mio hancur pada bagian roda setelah tabrakan dengan sebuah truk di perempatan Palbapang, Bantul, Jumat (26/12), sekitar pukul 10.00.

Lampu APILL Rusak

Memicu Tabrakan KECELAKAAN lalu lintas terjadi di perempatan Palbapang, Kabupaten Bantul, DIY, antara truk dan sepeda motor, Jumat (26/12) sekitar pukul 10.00. Akibatnya, pengendara motor mengalami

bernama Aiptu Wiyono luka cukup serius sehingga harus dirawat di RS Panembahan Senopati Bantul. Foto peristiwa ini di Bersambung ke Hal 11


2 ekbis

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Kunjungan Wisatawan Naik 50%

● Malioboro Masih Jadi Favorit Wisata YOGYA, TRIBUN - Yogyakarta masih menjadi magnet bagi para wisatawan pada masa liburan akhir tahun. Libur panjang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2015 membuat kunjungan wisatawan di Yogyakarta melonjak. Ketua Association the Indonesian Tour and Travel Agencies (Asita) DIY, Edwin Ismedi Himna mengatakan, lonjakan wisatawan pada liburan akhir tahun ini melonjak hingga 50 persen dibandingkan tahun lalu. Hal ini terlihat dari okupansi hotel-hotel di Yogyakarta yang seluruhnya hampir 100 persen. “Saat liburan akhir tahun ini, wisatawan mulai kesusahan mendapatkan hotel. Padahal jumlah hotel di Yogyakarta juga semakin banyak,” kata Edwin saat dihubungi Tribun Jogja, Jumat (26/12). Tak hanya hotel-hotel di ring satu (sekitar Malioboro, Red) yang okupansinya full. Tetapi juga hotel-hotel di luar ring satu juga mendekati 100 persen okupansinya. Edwin juga menjelaskan pada akhir tahun 2014 ini, wisata domestik banyak dipilih para wisatawan. Hal ini terkait kenaikan nilai tukar rupiah terhadap dolar, sehingga

Saat liburan akhir tahun ini, wisatawan mulai kesusahan mendapatkan hotel. Padahal jumlah hotel di Y ogyakar ta juga Yogyakar semakin banyak. Kunjungan wisatawan ke Y ogyakar ta tahun Yogyakar ini bisa dibilang ter tinggi. Apalagi banyak yang mengambil cuti bersama EDWIN ISMEDI HIMNA Ketua Asita DIY

wisatawan yang biasanya berlibur ke luar negeri lebih memilih berwisata di dalam negeri. Sementara dari sisi penjualan tiket penerbangan, kata Edwin, tiket tujuan Yogyakarta sudah ludes hingga Tahun Baru 2015. Kalau pun tersedia tiket penerbangan, itu adalah tiket bussines class yang harga tiketnya sudah diatas Rp1 juta. “Kunjungan wisatawan ke Yogyakarta tahun ini memang

bisa dibilang tertinggi. Apalagi setelah Natal banyak yang mengambil cuti bersama,” ujarnya. Namun meski kunjungan wisatawan ke Yogyakarta akhir tahun ini melonjak tajam, belum banyak objek wisata baru yang bisa dijadikan alternatif tujuan. Yogyakarta masih mengandalkan Malioboro, Keraton, wisata Gunung Merapi, dan Gua Pindul sebagai tujuan utama mereka berwisata. Ditemui terpisah, Pakar Pariwisata dan Dosen Ekonomi Sanata Dharma Yogyakarta, Ike Janita Dewi memaparkan, bahwa Yogyakarta masih kurang dalam branding event wisata. Ia menilai selama ini penyebaran informasi kepada wisatawan masih sangat kurang. “Kalau pemandu wisata mengajak wisatawan ke sebuah even wisata di Yogyakarta, biasanya hanya kebetulan lewat saja. Belum ada wisatawan yang khusus datang ke Yogyakarta untuk sebuah even wisata,” timpal Ike. Karena itu, kata Ike, Pemerintah Provinsi DIY harus menambah ragam destinasi baru. Tak harus tempat wisata baru, tapi lebih ke tema baru. (tiq)

Pengguna Angkutan Udara Diprediksi Meningkat 11 Persen YOGYA, TRIBUN - Jumlah penumpang pengguna angkutan udara selama masa liburan Natal dan Tahun Baru 2015 ini diprediksi meningkat 11 persen. Hal ini berdasar angka pertumbuhan penumpang dalam dua tahun terakhir yang cenderung mengalami kenaikan. PT Angkasa Pura mencatat, pada 2012 jumlah penumpang angkutan Natal dan Tahun Baru di 13 bandara di kawasan Tengah dan Timur Indonesia dibawah kendali perusahaan tersebut mencapai 2,78 juta penumpang. Sedangkan momen akhir tahun 2013 lalu, tercatat ada 3,02 juta penumpang dengan prosentase kenaikan 8,5% persen. “Untuk tahun ini, diperkirakan kenaikannya bisa sampai 11 persen,” ungkap Corporate Secretary Angkasa Pura I, Farid Indra Nugraha, Jumat (26/12). Terkait permintaan tambahan penerbangan (extra flight) dari pihak maskapai, Angkasa Pura I telah melakukan sejumlah persiapan. Di antaranya dengan memperpanjang jam operasi penerbangan, memaksimalkan kondisi terminal, parkir dan fasilitas bandara serta kapasitas apron. Komunikasi dan koordinasi dengan pihak airlines juga dioptimalkan untuk meminimalisasir kemungkinan munculnya delay penerbangan. Disamping itu, lanjut Farid, pihaknya juga membuka Posko Angkutan Udara Natal 2014 dan Tahun Baru 2015. Posko tersebut dibuka di seluruh bandara di bawah pengoperasian PT Angkasa Pura I pada 22 Desember 2014 hingga 5 Januari 2015.

Ini sebagai langkah untuk pelayanan infor masi informasi bagi pengguna jasa penerbangan di bandara. Posko ini juga menjadi pusat data dan infor masi informasi terkait data penerbangan di bandara-bandara FARID INDRA NUGRAHA Corporate Secretary Angkasa Pura I

Posko juga dibuka di kantor pusat Angkasa Pura I di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. Posko ini, menurutnya, dioperasikan untuk menerima laporan dari kantor cabang, mencatat dan memonitor pergerakan pesawat, penumpang, barang dan kargo selama masa angkutan natal dan tahun baru. Posko tersebut ditempatkan di lokasi yang strategis, mudah dijangkau dan dilihat oleh pengguna jasa bandara. Posko ini melibatkan unsurunsur instansi yang ada dalam komite transportasi udara seperti TNI/Polri, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), otoritas bandara, dan lain sebagainya. “Hal ini sebagai langkah untuk pelayanan informasi

bagi pengguna jasa penerbangan. Posko ini juga menjadi pusat data dan informasi terkait data penerbangan,” tukasnya. (ing)

TRIBUN JOGJA/PRISTIQA AYUN WIRASTAMI

NARSIS - Seorang wisatawan sedang berfoto di depan papan nama Jalan Malioboro, Jumat (26/12).

BRI Upayakan Hapus Blank Spot Area YOGYA, TRIBUN - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Wilayah Yogyakarta akan menaikkan status sejumlah kantor layanan tahun depan. Meski begitu, BRI belum berencana menambah layanan unit baru, namun bertekad menghapus blank spot area. Pemimpin Wilayah BRI Yogyakarta, Muhamad Ali mengatakan, meski tahun depan belum ada rencana menambah unit layanan baru, ia berkomitmen terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Kami masih belum akan menambah unit layanan bar u tahun baru depan. Namun kami ber harap bisa ter us berharap terus mengurangi blank spot area Saat ini, BRI memiliki sebanyak 919 kantor unit layanan BRI. Terdiri dari 33 Kantor Cabang, 34 Kantor Cabang Pembantu, 589 Kantor BRI Unit, 58 Kantor Kas, dan 197 Teras yang tersebar

dari Majenang sampai Sragen. “Kami masih belum akan menambah unit layanan baru tahun depan. Namun kami berharap bisa terus mengurangi blank spot area. Dengan cara, meningkatkan status kantor layanan,” ujar Ali. Ali mengakui, masih ada blank spot area perbankan di DIY. Di Wonosari misalnya, banyak area antara tiga hingga empat kilometer yang masyarakatnya jauh dari kantor perbankan. BRI ingin lebih berkontribusi kepada masyarakat untuk mempersatukan negeri.

“Kami ingin blank spot area tak ada lagi agar masyarakat bisa mudah mendapat layanan transaksi perbankan. Sampai saat ini, kami memiliki sebanyak 1500 BRI Link atau 10 persen dari jumlah nasional sebanyak 15 ribu unit,” ujarnya. Sementara itu, pertumbuhan kredit mikro BRI di DIY tumbuh 25 persen. Jumlah ini berada di atas rata-rata pertumbuhan kredit nasional antara 15-17 persen. “Kami akan terus fokus menggarap sektor UMKM,” tutupnya. (tiq)


ribun Finance KURS RUPIAH Mata Uang USD SGD JPY EUR GBP MYR

Kurs 12,456 9,441.73 10,369.21 15,233.70 19,422.02 3,562.43

Perubahan (%) 0.17 -0.14 -0.42 0.1 -0.12 -0.16

Sumber : Kurs Tengah BI (23/12/2014)

Nilai Tukar USD/IDR di 10 Bank Besar

Indikator IHSG

Nama Bank Beli Jual Rata-rata Bank Mandiri 12,450 12,343 12,557 Bank Rakyat Indonesia (BRI) 12,455 12,380 12,530 Bank Negara Indonesia (BNI) 12,445 12,295 12,595 CIMB Niaga 12,500 12,401 12,599 Bank Permata 12,440 12,380 12,500 Bank Danamon 12,475 12,310 12,640 Bank Panin 12,460 12,430 12,490 Bank Internasional Indonesia (BII) 12,445 12,420 12,470 Bank Tabungan Negara (BTN) 12,450 12,300 12,600 Rata-rata Seluruh Bank 12,458 12,333 12,583 Sumber : Situs Bank, Diakses 23 Desember 2014, pkl 17.00 WIB

Nama Kompas IHSG DOW JONES )* SSEC (Shanghai)** NIKKEI STRAITS TIMES HANG SENG KOSPI*

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

HALAMAN 3

Harga Komoditas Jenis Komoditas Emas* Emas Antam* Perak* Nikel** Timah** Tembaga** Aluminium** Minyak Mentah* CPO **

Indeks Perubahan (%) -0.37 1,124 -0.37 5,125.77 0.15 17,804.80 0.61 3,127.44 0.08 17,635.14 1.57 3,330.96 1.26 23,408.57 0.68 1,943.12

Sumber : IDX dan Bloomberg (diakses Selasa 23/12/2014) Keterangan : )* Penutupan Senin (22/12)

Satuan US$/Troy Oz Rp/gram US$/Troy Oz US$/MT US$/MT US$/MT US$/MT US$/BBL US$/Ton

Pasar Comex Comex LME LME LME LME Nymex Mdex

Sebelum 1,196 527,000 16 15,650 19,100 6,315 1,911 57 619

Penutupan 1,196.30 525,000 16.05 15,600 19,175 6,400 1,906.50 57.46 621.37

Perubahan 0.03 -0.38 0.12 -0.32 0.39 1.35 -0.24 1.66 0.35

Kontrak 15-Feb 15-Mar 3 Bulan 3 Bulan 3 Bulan 3 Bulan 15-Jan 15-Mar

Diakses pada Rabu (17/12/2014) Pukul 18.00 WIB Keterangan : )* Harga per 16 Desember Sumber : Riset KONTAN

Kami Utamakan Sektor Infrastruktur  Meracik Reksadana Saham ala

Bahana TCW Investment Management

JAKARTA, TRIBUN - Saham sektor infrastruktur bakal menjadi andalan para manajer investasi (MI) mengerek imbal hasil (return) reksadana saham tahun depan. Saham sektor ini diperkirakan tumbuh pesat. Rencana pembangunan infrastruktur secara masif oleh pemerintah pada tahun depan, diprediksi akan berdampak ke emiten infrastruktur. Pendapatan emiten sektor ini akan melejit dan meningkatkan nilai saham. Dalam meracik reksadana saham, Presiden Direktur Bahana TCW Investment Management, Edward Lubis, mengatakan, tahun depan Bahana TCW akan menitikberatkan pada sektor infrastruktur. “Ini seiring program pemerintah untuk mempercepat pembangunan infrastruktur,” ujar Edward, kemarin. Emiten infrastruktur yang masih akan menjadi aset dasar Bahana TCW tahun depan di antaranya PT Perusahaan Gas Negara, Tbk (PGAS), PT Telkom Tbk (TLKM) dan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG). Menurut dia, kinerja emiten-emiten tersebut terbukti bertahan dalam situasi penuh volatilitas tahun 2014. “Kami mengutamakan sektor infrastruktur yang berkapitalisasi besar,” tambah Edward. Bahana TCW juga memantau sektor pendukung infrastruktur, seperti industri dasar dan konstruksi. Direktur Utama Sinarmas Asset Management, Hermawan Hosein, mengatakan, realokasi anggaran bahan bakar minyak (BBM) subsidi ke sektor produktif, termasuk pembangunan infrastruktur menjadi alasan utama optimisme pertumbuhan sektor ini di tahun depan.

Produk reksadana saham Sinarmas Asset Management akan didominasi oleh aset dasar sektor infrastruktur. “Tahun depan itu tahun baik bagi Indonesia karena defisit anggaran tidak akan besar,” beber Hermawan. Direktur BNI Asset Management, Isbono Putro, juga berpendapat sama. Keberhasilan program-program pemerintah bergantung pada perbaikan infrastruktur. “Jadi visi misi pemerintah tahun depan bergantung pada jasa emiten-emiten infrastruktur,” ungkap Isbono. Ia optimistis saham-saham sektor infrastruktur akan menopang kinerja reksadana saham di tahun 2015. Sektor prospektif Selain sektor infrastruktur, MI juga akan menebar portofolio di sektor prospektif lainnya. Sebagai contoh, ia melihat pendapatan emiten PT Nippon Indosari Corpindo, Tbk (ROTI) terkerek naik, dampak daya beli masyarakat yang membaik. Hermawan mengatakan, daya beli masyarakat akan naik seiring realokasi dana subsidi BBM ke bantuan langsung masyarakat seperti Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar dan Kartu Keluarga Sejahtera. “Akibatnya masyarakat bisa membeli barang lebih banyak sehingga meningkatkan pendapatan emiten sektor konsumer,” ujar Hermawan. BNI Asset Management juga melihat prospek cerah di sektor konsumer pada tahun depan jangan lupakan, sektor keuangan juga mempunyai potensi besar untuk mengerek imbal hasil reksadana saham. Menurutnya, nilai saham sektor keuangan akan ikut naik

dalam tren percepatan ekonomi domestik. BNI Asset Management akan mengalkulasi porsi dana kelolaan reksadana saham yang akan ditempatkan pada masing-masing sektor. “Jadi, bukan berarti sektor infrastruktur akan menjadi mayoritas. Kita akan terus memantau sektor mana yang lebih prospektif,” ungkapnya. Manajer investasi juga berhitung terkait sejumlah tantangan yang bisa menghambat pertumbuhan reksadana tahun depan. Edward menyebutkan, laju reksadana saham berpotensi terhambat akibat perlambatan ekonomi global terutama Tiongkok dan Jepang. Akibatnya tingkat volatilitas pasar saham domestik diperkirakan masih cukup tinggi di 2015. Oleh karena itu, Edward memprediksikan return reksadana saham sepanjang 2015 nanti cuma berkisar 18%. Sementara itu menurut data Infovesta Utama, indeks imbal hasil reksadana saham tahunan per 24 Desember 2014 senilai 27,95%. (Noor M Falih)

ANDALAN MANAJER INVESTASI Saham sektor infrastruktur jadi andalan para manajer investasi mengerek imbal hasil (return) reksadana saham tahun depan.  Produk reksa dana saham Sinarmas Asset Management akan didominasi oleh aset dasar sektor infrastruktur.  Return reksadana saham sepanjang 2015 nanti diperkirakan berkisar 18%.

Lippo Karawaci Raih Utang SGD 180 Juta JAKAR TA, TRIBUN - Di tengah pelemahan rupiah, PT AKART Lippo Karawaci Tbk (LPKR) tak segan menambah utang berdenominasi dolar Singapura (SGD). Anak usaha Grup Lippo ini meminjam dana senilai SGD 180 juta atau sekitar Rp1,69 triliun (kurs SGD 1=Rp 9.397). Pinjaman tersebut memiliki tenor empat tahun dan dapat diperpanjang sampai tujuh tahun. Bunga pinjaman ini sebesar 3% per tahun ditambah SGD Swap Offer Rate. LPKR mengajukan pinjaman ini melalui anak usahanya yang bermarkas di Singapura yakni Lippo Malls Indonesia Retail Trust-Management Ltd (LMIR). LPKR meraih utang tersebut dari BNP Paribas, CIMB Bank, dan Standard Chartered. Perjanjian pinjaman sudah diteken Selasa, (16/12). LPKR akan menggunakan pinjaman tersebut untuk memenuhi modal kerja serta pendanaan umum lain. “Ini termasuk investasi dan akuisisi,” ungkap Alvin Cheng Yu Dong, Executive Director dan Chief Executive Officer LMIR, dalam penjelasan tertulisnya kepada otoritas Bursa Saham Singapura. Untuk fasilitas ini, LMIR menjaminkan asetnya di Indonesia yakni Bandung Indah Plaza, Istana Plaza, dan Sun Plaza. Mall WTC Matahari Serpong, Metropolis Town Square, Depok Town Square, Java Supermall, Malang Town Square, serta Plaza Madiun, juga masuk dalam

daftar jaminan utang tersebut. Analis MNC Securities Reza Nugraha menilai, utang dalam mata uang asing cenderung berisiko bagi korporasi Indonesia di tengah pelemahan rupiah seperti saat. Apalagi bila LPKR menggunakan pinjaman ini untuk pembangunan properti di Indonesia. “Ini langkah yang kurang tepat karena rupiah bisa semakin melemah di tahun depan,” ujar Reza, Jumat, (26/12). Untunglah, ia menilai bunga utang LPKR ini terbilang rendah. Alhasil, kendati bisnis properti sedang melambat, Reza masih memandang positif potensi bisnis LPKR. Sebagai gambaran, pada kuartal III-2014, LPKR mengantungi pendapatan senilai Rp6,12 triliun atau baru memenuhi 52,39% dari total target tahun ini yang senilai Rp11,68 triliun. Sementara laba bersihnya sekitar Rp1,05 triliun atau baru mencapai 41,33% dari target sepanjang tahun ini yang senilai Rp2,54 triliun. Tahun depan, LPKR memproyeksikan pendapatannya terkikis 0,5% menjadi Rp11,61 triliun. Sementara proyeksi perolehan labanya akan turun 15% menjadi Rp2,16 triliun. Reza masih merekomendasikan beli saham LPKR dengan taksiran harga wajarnya adalah Rp1.300 per saham. Pada penutupan bursa saham Rabu (24/12), harga saham LPKR tak bergerak di posisi Rp 990 per saham. (Annisa Aninditya Wibawa)

MNC Kapital Borong Saham MNC Bank JAKAR TA , TRIBUN - Perusahaan AKART investasi milik taipan Harry Tanoesudibjo, PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP), kembali menambah kepemilikan sahamnya di Bank MNC Internasional Tbk (BABP). BCAP membeli 722,77 juta unit saham BABP dengan harga Rp160 per saham. Alhasil, nilai transaksi ini sekitar Rp115,6 miliar. Setelah transaksi ini, BCAP memiliki 38,95% saham MNC Bank. Per akhir November 2014, BCAP masih memiliki 35,08% saham BCAP. “Tujuan transaksi ini untuk investasi,” ungkap Tien, Direktur BCAP, dalam surat penjelasannya kepada Bursa Efek Indonesia, tertanggal 23 Desember 2014. BCAP memang berencana menambah saham di bank yang sebelumnya bernama Bank ICB Bumiputera itu secara bertahap, hingga mencapai 40%. Sebelumnya, MNC Kapital mengakuisisi BABP dengan membeli 1,31 miliar saham atau 24% dari total saham yang beredar. Harga pembeliannya sebesar Rp160 per

saham, sehingga total transaksi itu mencapai Rp210,66 miliar. Juli 2014, BCAP kembali memborong 1,73 miliar unit saham BABP di harga Rp160 per saham. BCAP mengeluarkan dana Rp277,56 miliar untuk mendapatkan saham tersebut. Aksi ini adalah upaya Grup MNC untuk memperbesar bisnisnya di sektor jasa keuangan. Dalam empat tahun ke depan, MNC berencana menambah modal hingga Rp5 triliun pada bisnis jasa keuangan di bawah kendali BCAP. Selanjutnya, induk Grup MNC ingin mengembangkan seluruh lini bisnis jasa keuangan yang meliputi asuransi, bank, sekuritas serta multifinance. Untuk membiayai ekspansinya, BCAP menggelar penerbitan saham baru atau rights issue. Pada pertengahan tahun ini, MNC Kapital menawarkan 2,61 miliar saham baru atau setara 65,5% sahamnya dengan harga pelaksanaan Rp900 per saham. Dari aksi tersebut, BCAP memperoleh dana segar senilai Rp2,35 triliun. Dari dana rights issue, sebanyak

Rp281 miliar digunakan untuk membayar uang muka pembelian saham BABP dari HT Capital. Sementara sekitar Rp2,07 triliun dialokasikan sebagai modal kerja. Khusus bagi pengembangan MNC Bank, Grup MNC menargetkan bank ini bisa naik kelas ke bank umum kegiatan usaha (BUKU) II dalam waktu dekat. Toh, MNC Bank sudah meraih tambahan modal sebesar Rp800 miliar dari hasil penawaran umum terbatas alias rights issue. Per Juni 2014, modal inti MNC Bank sudah mencapai Rp1,3 triliun. Dalam tiga tahun ke depan, bank ini akan menambah modal sekitar Rp3 triliun, sehingga total modalnya menjadi sekitar Rp4 triliun. Dus, tahun 2018, MNC Bank berharap bisa mencapai BUKU III. Pada penutupan bursa saham, Rabu (24/12), harga saham BABP turun 1,18% menjadi Rp 84 per saham. Sementara harga BCAP naik 6,77% menjadi Rp 1.025 per saham. (Wuwun Nafsiah)

ANTARA FOTO/WAHYU PUTRO A

SETORAN NASABAH - Petugas melayani transaksi setoran nasabah di Bank Mandiri cabang Pertamina UPMS III Jakarta, Jumat (26/ 12). Sejumlah bank nasional tetap beroperasi secara terbatas untuk melayani nasabah selama libur perayaan Natal 2014.

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar Menguat Tipis JAKAR TA , TRIBUN - Nilai tukar AKART rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) menguat tipis. Penyebabnya, sentimen minim dan aktivitas pasar sepi karena libur panjang. Di pasar spot, Jumat (26/12), pasangan USD/IDR turun 0,25% dari hari sebelumnya menjadi 12.409 dan dalam sepekan turun 0,7%. Sementara di Kurs tengah Bank Indonesia, Rabu (24/12) rupiah menguat 0,08% dari hari sebelumnya menjadi 12.467 dan dalam sepekan menguat 0,26%. Alberthus Christian, Analis Monex Investindo Futures, mengatakan, penguatan rupiah dalam sepekan

terjadi karena adanya rencana stimulus zona eropa awal tahun depan dan adanya rilis bahwa Jepang masih memerlukan stimulus tambahan memberi reaksi optimis pada pasar. Selain itu, kata dia, adanya sentimen ekonomi di Cina membuat bank sentral global berpotensi menambah stimulus tahun depan sehingga menahan optimisme The Fed. “Ini sedikit memberi sentimen positif pada rupiah,” kata Christian. Sementara dari domestik, lanjut dia, tidak banyak yang mempengaruhi pergerakan rupiah karena minimnya transaksi mengingat sepekan ini

market libur panjang. Christian menjelaskan, sepekan ke depan rupiah akan cenderung menguat dipengaruhi efek permintaan rupiah meningkat karena ada keperluan window dressing, yakni sebuah fenomena bursa saham di mana investor melakukan relokasi portofolio. Suluh Adil Wicaksono, Analis Millenium Penata Futures, menambahkan, penguatan rupiah dalam sepekan terakhir terjadi karena tekanan dari dolar AS hilang setelah The Fed dipastikan belum akan menaikkan suku bunga. “Tidak ada

sentimen lagi yang menguatkan dolar,” ujarnya. Sementara dari domestik, kata Suluh, transaksi sepi karena pasar libur panjang. Ia perkirakan sepekan ke depan, rupiah tidak akan banyak bergerak karena tinggal dua hari dalam tahun 2014 lalu diselingi libur tahun baru kemudian disumbang dua hari dari tahun 2015. Suluh memprediksi sepekan ke depan rupiah akan bergulir di kisaran 12.400-12.500. Adapun Christian memperkirakan akan bergerak di on rentang 12.300- 12.515. (k (kon on-tan.co.id)

EKSEKUTIF Irvin Patmadiwira, Direktur Utama PT Lautandhana Investment Management: Analisis Objektif perhitungan sudah matang, investor

Bukan Spekulatif MENGAWALI karier sebagai analis pasar modal, Irvin Patmadiwira, terbiasa menganalisa saham-saham berkaTRIBUNNEWS pitalisasi menengah hingga besar. Dari sini lah Irvin belajar dan menajamkan kemampuan analisa fundamental. Kala itu, ia terbiasa menganalisa sektor-sektor semen, telekomunikasi dan ritel. Lambat laun, kejeliannya semakin terasah. Pada 1997, ia mencoba terjun langsung berinvestasi di saham. Saham pertama yang ia koleksi adalah PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM). Menurut analisanya, harga saham TLKM pada saat itu terbilang murah, yakni 20%-30% di bawah harga seharusnya. Irvin yang pada saat itu merupakan analis junior di perusahaan swasta memanfaatkan kesempatan ini. Ia membeli 5 lot saham TLKM karena optimistis harga akan naik dalam satu tahun mendatang. Namun, baru dalam kurun waktu dua bulan saja, ia sudah mencapai target keuntungan. Irvin kemudian menjual saham TLKM dengan mengantongi untung 19%. “Analisa saya tidak selalu benar. Terkadang bisa juga meleset sehingga rugi,” terang Irvin. Pria berusia 46 tahun ini juga memiliki pengalaman rugi selama berinvestasi. Analisanya meleset saat membeli saham PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS). Saat itu Irvin masuk ketika harga sedang di puncak. Begitu rugi, ia langsung menjualnya. Pengalaman rugi inilah yang mengajarkan Irvin agar tidak menahan lama saat loss. Prinsipnya, ia cut loss saat rugi 20%. Tujuannya agar tidak merugi terlalu banyak.

Portofolio Irvin Mobil antik : 70% Reksadana, deposito, emas, valas : 30%

Perjalanan investasi Irvin di pasar saham berlangsung sampai 2007. Tahun berikutnya, ia sudah mengalihkan portofolio ke tabungan dan deposito. Ia beruntung karena berarti keluar sebelum mengalami kerugian karena indeks harga saham gabungan (IHSG) rontok lebih dari 50% pada 2008. Saat itu, Irvin sudah menduduki posisi fund manager di PT Lautandhana Investment Management. Kini, sebagai direktur utama di perusahaan manajer investasi, ia mengedepankan integritas dan tidak lagi berinvestasi saham. Saat ini portofolio investasi Irvin terdiri atas enam reksadana saham Lautandhana, deposito, emas, valuta asing dalam bentuk dollar AS dan mobil antik. Sebagai nahkoda perusahaan, ia terjun langsung mengawasi kinerja reksadana. Dengan berinvestasi di produk tersebut, Irvin dapat menilai keunggulan dan kekurangan produknya. Dalam mengelola portofolionya, Irvin memiliki cara jitu. Ia selalu menghitung segala aspek. Menurutnya, ada banyak kemungkinan dalam berinvestasi. Apabila

tetap memiliki potensi rugi. Hal ini biasanya terjadi lantaran kondisi pasar yang tidak mendukung. Oleh karena itu, Irvin mendiversifikasi portofolionya dengan tujuan mengurangi risiko. “Setiap tiga bulan, kinerjanya harus di-review,” imbuhnya. Asam garam dalam berinvestasi dikecap Irvin. Dalam berinvestasi, prinsip utamanya adalah disiplin dengan rencana investasi yang ditetapkan. Ia menyarankan investor melakukan analisis seobjektif mungkin terhadap instrumen investasinya. Dan jangan ragu cut loss apabila harus dilakukan. Investor juga harus paham betul karakteristik risiko instrumen investasinya. Selama 17 tahun menyelam di lautan investasi, bapak satu anak ini menilai dirinya tipe investor moderat cenderung agresif. Ia juga menekankan pentingnya bersabar dan sebaiknya tidak berspekulasi. Lalu, apa investasi terpenting menurut Irvin? Dengan mantap, ia menjawab sekolah. Sebab, ilmu pengetahuan berperan penting dalam membimbing kita menjalani kehidupan. Ilmu bahkan lebih penting ketimbang uang. Bagi Irvin, uang penting, tapi bukan segalanya. (*)

Berawal dari Hobi, Kini Jadi Alat Investasi SEJAK kecil, Irvin hobi bermain mobilmobilan. Kegemaran ini berlanjut hingga ia dewasa. Dari hobi inilah, Irvin sibuk mengutak-atik mobil antik untuk dimodifikasi menjadi seperti koleksi mobil miniaturnya. Hobi itu kini menjadi bagian dari instrumen investasinya. Koleksi mobil antik ini dimulai pada 2001. Saat itu, Irvin membeli Mercy Kentang pada 1958. Untuk membiayai hobinya ini, Irvin tak ragu merogoh koceknya dalamdalam. Saat ini, Irvin mengoleksi 12 mobil antik yang dimodifikasi sesuai koleksi mobil miniaturnya. Tahun produksi mobil tersebut beragam mulai dari 1948 sampai yang paling muda pada 1970. Adapun merek terdiri dari Fiat 2300 tahun 1964, Triumph 1970, Bel Air 1955,

dan Jaguar XJ5. Selain memakan biaya, proses modifikasi mobil-mobil ini hingga menyerupai miniatur mobilnya juga memakan waktu. Untuk Fiat 2300, misalnya, dibutuhkan waktu 10 tahun untuk memolesnya. Biaya yang dikeluarkan Irvin juga tidak sedikit, sekitar Rp 300 juta. Tapi tidak percuma, mobil tersebut kini sudah ditawar orang seharga Rp1,7 miliar. Meski masih lama menghadapi masa pensiun, Irvin sudah memiliki gambaran tentang aktivitas pensiunnya. Rencananya, ia akan konsentrasi menjalankan hobinya ini. Nantinya, ia akan menularnya kegemaran ini kepada anak laki-laki satusatunya. Ia berharap hobinya tersebut bisa dilanjutkan oleh anaknya. (*)

HALAMAN ini hasil kerja sama Grup TTribun Kontan ontan, penerbit media investasi, bisnis, dan ekonomi ribun dan Grup K ontan kelompok usaha Kompas Gramedia (KG). Jika Anda ingin berlangganan dan mendapatkan informasi lebih luas, silakan menghubungi nomor telepon 021-536-53-100, email: promo@kontan.co.id atau klik www.kontan.co.id


4 hotline public service

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

RSPAU dr. S. Hardjolukito, 444562,

, Denpom IV/2 Yogyakarta, 566103, 623733, puskodal_denpom42@yahoo.co.id, RSU Bethesda Lempuyangwangi, 512257, 588002 RS Condong Catur, (0274) 887494

Jangan Termakan Propaganda ISIS SUDAH seharusnya kita waspada terhadap adanya gerakan aktivis Negara Islam Irak Suriah (ISIL) di Indonesia. Sepak terjang ISIS di Irak dan Suriah membuat nilainilai kemanusiaan terkoyak, tidak terbanyangkan apabila apa yang dilakukan ISIS juga diterapkan di Indonesia. Bayangkan bagaimana ISIS melakukan penyembelihan manusia seperti menyembelih binatang. Indonesia termasuk negara yang tidak steril dari pengaruh ISIS. Sudah menjadi catatan sejarah bahwa keinginan mendirikan negara Islam itu eksis dari dulu misalnya melalui gerakan DI/TII di masa lalu dan gerakan teroris yang berafiliasi kepada Al Qaeda di masa yang lebih baru. Manakala kendaraan untuk mendirikan negara Islam itu hilang, bukan berarti semangat untuk mendirikan negara Islam juga hilang. Saat ini, kendaraan utama itu adalah ISIS yang sedang melakukan perjuangan mereka di wilayah Irak dan Suriah. Mereka-mereka di Indonesia yang masih punya cita-cita mendirikan negara Islam pasti akan memakai ISIS sebagai kendaraannya. Memang tidak semua karena masih ada mereka yang mendirikan negara Islam dengan cara yang lebih damai. ISIS telah terbukti lebih terorganisir dan mampu membuat banyak orang terpikat. Mereka memiliki kemampuan finansial sehingga orang dari berbagai belahan dunia datang untuk berjuang di pihak ISIS. Beberapa waktu lalu, kita juga mengetahui adanya beberapa orang Indonesia yang pergi ke Irak Suriah untuk berperang di pihak ISIS. Saat ini muncul video berisi ancaman orang yang mengaku sebagai tentara ISIS kepada TNI, Polri, Densus dan Banser. Video ini beredar di Youtube dan bisa diakses secara mudah. Seperti biasa, meski dengan nada kalem, kata-kata yang terucap adalah berisi ancaman, dan peringatan. Bahkan terselip pula kata-kata kasar. Apakah orang ini serius atau hanya mencari sensasi? Seberapa kuat dia dan kelompoknya sehingga berani menantang TNI, Polri, serta Banser? Untuk dari segi kekuatan mungkin masih lemah, tetapi kita khawatir mereka makin lama makin berkembang, sebagaimana yang terjadi di Irak dan Suriah. Waktu itu di tengah situasi politik yang kacau di Irak serta Suriah, aktivis ISIS membangun kekuatan mereka. Irak masih bergolak pasca ditinggal pasukan AS, sedangkan Suriah dibuat repot dengan pemberontakan oleh pasukan anti Presiden Bashar Assad. Kelemahan inilah yang dipakai oleh ISIS membangun kekuatan baik itu kekuatan personel, uang, senjata dan jaringan. Oleh karena itu, salah satu cara efektif membendung pengaruh ISIS di Indonesia adalah dengan meningkatkan ketahanan nasional. Segenap elemen bangsa kalau bersatu akan sangat sulit untuk dimasuki pengaruh asing. Termasuk dalam hal ini adalah dalam menanggapi video tantangan di Youtube itu. Video tersebut harus dicermati, dan diselidiki, namun jangan sampai justru membuat bangsa terpecah. Jangan termakan propaganda ISIS. Sebab perpecahan bangsa itulah yang dikehendaki oleh ISIS, sebagaimana mereka menghendaki perpecahan bangsa di Irak dan Suriah. (***)

PEMIMPIN UMUM: Herman Darmo PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB: Setya Krisna Sumargo MANAJER PRODUKSI: Junianto Setyadi MANAJER LIPUTAN: Sulistiono STAF REDAKSI: Herman Darmo, Sunarko, Setya Krisna Sumargo, Junianto Setyadi, Baskoro Muncar, Agus Wahyu Triwibowo, Ibnu Taufik Juwariyanto, , Joko Widiyarso, Iwan Apriansyah ASISTEN EDITOR: Hendy Kurniawan,Ikrob Didik Irawan,Rina Eviana Dewi, Mona Kriesdinar REPORTER: Obed Doni Ardianto, Theresia Andayani, Iwan Al Khasni, Gaya Lutfiyanti, Susilo Wahid Nugroho, Yudha Kristiawan, Riezky Andhika Pradana, Victor Mahrizal, Ekasanti Anugraheni, Dwi Nourma Handito, Pristiqa Ayun Wirastami, Singgih Wahyu Nugraha, Muchamad Fatoni, M Nur Huda, Hamim Thohari PEWARTA FOTO: Bramastyo Adhy, Hasan Sakri Ghozali, Hendra Krisdianto SLEMAN:Angga Purnama, Santo Ari Handoko, Obed Doni Ardianto GUNUNGKIDUL: Hari Susmayanti KULONPROGO: Yoseph Hary Wibowo BANTUL: Siti Ariyanti MAGELANG: Agung Ismiyanto,KLATEN: Padhang Pranoto PURWOREJO: Rento Ari Nugroho TATA WAJAH & GRAFIS: SuluhPrasetyo Aji Pamungkas, Nugroho Saputro, Afifudin, Lendra Erdiansyah, Bayu Rusbianto, Muhammad Fauziarakhman, Tutus Fajar Mahargiyanto, Yusuf Haryanta, Yoga Hersogama IT: Benny Ma’il bin Izmail, Arif Purnomo, Fembri Nugroho SEKRETARIAT REDAKSI: Bernadette Harminingrum Aprilia Dewi BIRO JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 3 Jakarta 10270 Telepon (021) 5356766 (7618) Faks (021) 5495360: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita (Wakil), Agung Budi Santosa, Johnson Simanjuntak, Choirul Arifin, FX Ismanto, Rahmat Hidayat, Antonius Bramantoro, Yulis Sulistyawan, Hendra Gunawan, Bian Harnansa, Sugiarto, HasanudinAco, Budi Prasetyo, Murjani, Yoni Iskandar PENERBIT: PT Media Tribun Yogya KOMISARIS UTAMA: Herman Darmo DIREKTUR: Sentrijanto PEMIMPIN PERUSAHAAN: Agus Nugroho WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN: Rosa Dharmasari MANAJER IKLAN: Shinta Indahayati MANAJER KEUANGAN: Himawan Tri Rahmadi H MANAJER PSDM/UMUM: Maharani K Negara MANAJER SIRKULASI: Edi Utama MANAJER PERCETAKAN: Supriyono ALAMAT REDAKSI/BISNIS: Jalan Jenderal Sudirman 52 Yogyakarta, TELEPON dan FAKS: (0274) 564061, EMAIL: tribunjogja@gmail.com WEBSITE: www.tribunjogja.com, ALAMAT PERCETAKAN: Jalan Ring Road Barat Km 8 Yogyakarta, Trihanggo, Sleman. REKENING: Bank BCA Cab, Sudirman, A/N. PT Media Tribun Yogya: 0373010500, TARIF IKLAN: DISPLAY HAL. 1: Rp. 100.000/mmk, DISPLAY BW: Rp. 22.500/mmk, DISPLAY FC: Rp.40.000/mmk, IKLAN KOLOM: Rp. 10.000/mmk, IKLAN KELUARGA: Rp. 10.000/mmk, IKLAN BARIS: Rp. 5.500/mmk. ISI DILUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

TRIBUN JOGJA/HAMIM THOHARI

RAMAI WISA TAWAN - Pada musim liburan akhir tahun, Alun-Alun Selatan Yogyakarta menjadi salah satu tempat favorit wisatawan. Jumat (26/12) pagi WISAT wisatawan telah ramai mengunjungi Alun-Alun Selatan Yogyakarta untuk mencoba tradisi masangin.

Syarat Registrasi Asisten Apoteker TRIBUNJOGJA, mau tanya, apakah syarat yang diperlu disertakan jika mau mendaftarkan registrasi atau surat izin sebagai asisten apoteker. Terima kasih atas infonya. 08180427XXXX UNTUK mendapatkan registrasi dan Surat Izin Asisten Apoteker (SIAA) beberapa persyaratan administrasi yang disertakan dalam permohonan registrasi dan SIAA antara lain : 1. Fotokopi ijazah yang telah dilegalisir oleh sekolah 2. Fotokopi lafal Sumpah

Asisten Apoteker 3. Surat keterangan sehat dari dokter yang memiliki SIP ( Surat Izin Praktik ) 4. Surat keterangan dari tempat kerja (bila sudah bekerja)/surat keterangan dari sekolah (bila belum bekerja) 5. Surat rekomendasi dari organisasi profesi 6. Pas foto ukuran : * 4 x 6 cm = 2 lembar * 3 x 4 cm = 2 lembar * 2 x 3 cm = 1 lembar. (iwe) Dinas Kesehatan Provinsi DIY

Syarat Pencantuman Produk Halal Makanan TRIBUN, apa saja yang dibutuhkan jika ingin mengajukan pencantuman produk halal pada makanan? 081328765xxx ANDA bisa mendatangi Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan Yogyakarta guna melakukan pengurusan label yang dimaksud. Ada beberapa syarat yang dibutuhkan guna mengurus label halal: 1.Membawa surat permohonan 2.Daftar nama produk yang diajukan 3.Pernyataan kesediaan mematuhi peraturan tentang tulisan halal pada label makanan 4.Formulir pernyataan bahan yang digunakan 5.Daftar bahan-bahan yang digunakan 6.Data tambahan jika

diperlukan 7.Fotokopi KTP pemohon 8.Fotokopi sertifikat penyuluhan dari Dinas Kesehatan kabupaten/ kota 9.Fotokopi sertifikat PIRT (yang masuk berlaku dan mencantumkan jenis produk) 10.Fotokopi sertifikat halal daro LPPOM MUI (yang masih berlaku dan mencantumkan jenis produk) 11.Hasil pemeriksaan sarana Balai POM. (iwe) BPOM Daerah Istimewa Yogyakarta

SIM-STNK Hilang Bersamaan TRIBUN, Apa saja yang perlu dipersiapkan untuk prosedur pembuatan SIM dan STNK yang hilang bersamaan? Makasih. 628572594XXXX PROSES dan prosedur guna mengurus surat tanda nomor kendaraan (STNK) yang hilang bisa dilakukan oleh pemohon dengan cara mendatangi kantor kepolisian setempat untuk meminta laporan kehilangan STNK. Surat kehilangan itu harus dikeluarkan oleh institusi Polri setidaknya perkiraan dimana surat itu hilang. Selain mengurus surat laporan kehilang STNK, pemohon juga diwajibkan membawa bukti pemberitaan/iklan atau pengumuman melalui media cetak atau elek-

tronik, kuitansi bukti iklan tersebut disertakan sebagai satu diantara beberapa syaratnya. Setelah dua syarat dipenuhi, pemohon datang ke kantor Samsat dimana kendaraan tersebut tercatat. Jika kendaraan tercatat di Samsat Kota Yogyakarta maka ke Samsat Yogya, Jika di wilayah Bantul maka ke Samsat Bantul dan seterusnya, jangan lupa membawa bukti pemilik kendaraan bermotor (BPKB), kartu tanda penduduk (KTP) asli (serta fotokopinya). Berikut beberapa syarat mengurus SIM hilang mengacu pada Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2012 Tentang Surat Izin Mengemudi Pasal 31 Penggantian SIM karena Rusak atau hilang : (1) Persyaratan administrasi pengajuan penggantian SIM ka-

rena hilang, a. Mengisi formulir pengajuan penggantian SIM karena hilang; b. Kartu tanda penduduk asli setempat yang masih berlaku bagi warga negara Indonesia atau dokumen keimigrasian bagi warga negara asing c. Surat keterangan kehilangan SIM dari kepolisian (2) Persyaratan administrasi pengajuan penggantian SIM karena rusak a. Mengisi formulir pengajuan penggantian SIM karena rusak b. KTP asli setempat yang masih berlaku bagi WNI atau dokumen keimigrasian bagi WNA c. SIM yang rusak. (iwe) Direktorat Lalu Lintas Polda DIY

Biaya Mengurus SKCK TRIBUN, berapa sebenarnya biaya administrasi mengurus SKCK di kantor polisi. Bagaimana landasan hukumnya? 628564345XXXX BIA YA Administrasi pembuatan surat keteBIAY rangan catatan kepolisian (SKCK) tetap sesuai dengan peraturan yaitu Rp10 ribu sesuai dengan PP Nomor 50 Tahun 2010 dengan bukti adanya kuintansi sebagai tanda serah terima. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2010 tentang tarif atas jenis penerimaan bukan pajak yang berlaku pada instansi Polri menyebutkan, penerbitan SKCK per penerbitam dikenakan tarif Rp10 ribu. Sedangkan untuk tarif Penerbitan Kartu Sidik Jari (Indonesia Automatic Fingerprint Identification System Card/Inafis Card) pada Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2010 itu ditetapkan sebesar Rp35 ribu per kartu. Untuk mendapatkan SKCK pemohon perlu menyiapkan beberapa persyaratan untuk proses penerbitan SKCK di Polres sesuai

identitas diri (KTP) yang dimiliki saat ini. Syarat-syaratnya: A. SKCK baru - Membawa surat pengantar dari kantor kelurahan tempat domisili pemohon - Membawa fotokopi KTP/SIM sesuai domisili yang tertera di surat pengantar - Membawa fotokopi akta kelahiran dan kartu keluarga - Membawa pas foto terbaru dan berwarna ukuran 4x6 sebanyak empat lembar - Mengisi formulir daftar riwayat hidup yang telah disediakan di kantor polisi - Pengambilan sidik jari oleh petugas B. Memperpanjang Masa Berlaku SKCK - Membawa SKCK lama yang asli/legalisir (maksimal telah habis masa berlakunya selama setahun) - Membawa fotokopi KTP/SIM - Membawa pas foto berwarna terbaru ukuran 4x6 sebanyak tiga lembar - Mengisi formulir perpanjangan masa berlaku SKCK yang disediakan di kantor polisi (iwe) Humas P olresta YYogy ogy a Polresta ogya


Sleman

Bantul

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

HALAMAN 5

Candi Siwa Pikat Wisatawan  Kunjungan ke Prambanan Membludak

TRIBUN JOGJA/ANGGA PURNAMA

WISA TAWAN - Sejumlah wisatawan berfoto bersama dengan latar belakang Candi prambanan, Jumat (26/12). Liburan akhir WISAT tahun ini kunjungan wisatawan mengalami peningkatan yang cukup tajam.

Dispertahut Bantul akan Perlebar Jalan Kebun Buah Mangunan BANTUL, TRIBUN - Dinas Pertanian dan Kehutanan (Dispertahut) Bantul berencana menambah sarana prasarana Kebun Buah Mangunan di Dlingo. Salah satu yang akan dilakukan yakni memperlebar jalan sekitar satu atau dua meter lagi. Kepala Dispertahut Bantul, Partogi Dame Pakpahan mengungkapkan, saat ini jalan masuk area kebun buah masih terlalu sempit. Bus pariwisata yang besar tidak dapat masuk ke area kebun sehingga harus parkir cukup jauh. “Tidak muat bus pariwisata masuk. Apalagi kalau papasan, makanya harus diperlebar,” kata Partogi, Jumat (26/12). Pelebaran jalan itu akan dilakukan secara bertahap pada tahun 2015. Partogi berharap agar

pelebaran jalan ini semakin mempermudah akses para pengunjung. Selain jalan, Dispertahut juga akan menambah sejumlah fasilitas lain seperti mandi cuci kakus (MCK), mushola, gedung pertemuan, hingga gazebo. Penambahan fasilitas itu juga akan dilakukan secara bertahap. “Tahun ini kami sudah menambah satu unit gazebo. Ke depan masih akan ditambah lagi tetapi secara bertahap,” aku Partogi. Penambahan sejumlah fasilitas itu merupakan komitmen Dispertahut untuk mempertahankan objek wisata tersebut. Selain buah-buahan, Kebun Buah Mangunan juga menawarkan pemandangan alam pegunungan yang masih asri. Berdasarkan data yang dimiliki Dispertahut,

jumlah pengunjung Kebun Buah Mangunan sepanjang tahun 2014 mencapai sekitar 102 ribu orang. Bila dirata-rata, maka pengunjung perbulan mencapai 8.000 hingga 9.000 pengunjung. Partogi mengakui jika pendapatan dari kebun tersebut belum memberikan kontrobusi signifikan bagi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bantul. Pasalnya, sarana dan prasarana yang ada saat ini masih tergolong minim. “Namun kalau dilihat dari data pengunjung, menunjukkan bahwa Kebun Buah Mangunan sudah menjadi salah satu ikon wisata di Bantul. Apalagi penduduk sekitar bisa membuka warung karena banyaknya wisatawan yang datang,” tambah Partogi. (say)

Puluhan Lampion Raksasa Hiasi Kaliurang SLEMAN, TRIBUN - Terlihat pemandangan yang unik saat memasuki kawasan wisata Kaliurang, Kamis (25/12). Puluhan lampion ukuran raksasa bertengger di pinggir jalanan di salah satu destinasi wisata di Sleman itu. Sebagian besar lampion memiliki bentuk tokoh pewayang dengan ornamen warnawarni. Pemandangan inipun tidak disia-siakan wisatawan yang melintas di kawasan ini untuk berhenti sejenak dan mengambil foto diri dengan latar belakang lampion hias tersebut. Sahid Nugroho (36) warga RT 03 RW 17 Dusun Kaliurang Barat, Hargobinangun mengatakan lampion-lampion tersebut merupakan hasil karya warga untuk dilombakan dalam festival lampion yang digelar oleh digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Sleman. Festival kali ini merupakan kedua kalinya digelar di kawasan wisata Kaliurang dalam menyambut liburan akhir tahun. Menurutnya, even ini diikuti oleh masing-masing RT yang berada di Dusun Kaliurang. “Untuk tahun ini tema yang diangkat adalah wayang yang merupakan identitas budaya Jawa,” katanya sembari membenahi lampion berbentuk Gatotkaca hasil karya warga di RT nya, Kamis (25/12). Meski baru digelar kedua kalinya, nampaknya warga tidak main-main mempersiap-

kan hasil karyanya. Bahkan menurut Sahid, kelompok pemuda di tempat tinggalnya harus lembur selama tiga minggu untuk membuat lampion yang memiliki tinggi sekitar lima meter itu. “Lamanya membuatnya dikarenakan sebagian besar anggota kelompok pemuda sudah bekerja, jadi baru bisa dikerjakan saat sore hingga malam. Pengerjaannya dimulai dengan desain dan membuat rangkanya,” paparnya menjelaskan proses pembuatan lampion. Sahid mengungkapkan, agar memiliki bentuk yang indah, warga membuat rangka dari besi yang biasa digunakan sebagai rangka bangunan. Selain mudah disesuaikan dengan desain lampion, penggunaan besi ini juga bertujuan agar bentuk lampion tidak mudah berubah saat tertiup angin kencang. “Untuk bahan kulitnya kami gunakan kain katun berwarna. Setelah jadi, baru dihiasi dengan cat untuk menambah ornamen,” ungkapnya. Hal yang sama juga diungkapkan Arief (20) warga RT 02 RW 17. Biaya pembuatannya berasal dari iuran warga dan kas kelompok pemuda. “Agar menambah semarak, kami juga membuat lampion-lampion kecil berbentuk kubus. Meskipun sederhana, tapi saat dinyalakan akan nampak siluet wayang kulit,” kata dia. Sementara itu, Kepala

TRIBUN JOGJA/ANGGA PURNAMA

LAMPION - Warga berfoto di depan lampion hasil kreasi masyarakat di kawasan wisata Kaliurang. Disbudpar Sleman, AA Ayu Laksmidewi mengatakan even ini merupakan bagian dari festival lampion yang untuk menyemarakkan suasana libur akhir tahun di Kaliurang. Pihaknya sengaja melibatkan warga setempat dengan tujuan agar warga ikut menjaga kawasan wisata ini. “Masyarakat setempat merupakan bagian dari kawasan wisata ini, mereka juga pelaku wisata. Harapannya dengan digelarnya kegiatan ini, mereka akan lebih semangat untuk menyadari potensi wisata yang ada di wilayahnya dan mengembangkannya,” kata dia. Lampion-lampion buatan warga ini kemudian akan dinilai pada 26 Desember. Total terdapat 22 kelompok warga yang terlibat dalam even tahunan ini. “Selain lampion, nuansa wisata Kaliurang juga

akan disemarakan dengan penjor hasil buatan warga setempat. Jika biasanya penjor lazim digunakan pada saat pesta pernikahan, kali ini akan digunakan sebagai hiasan pada akses jalan di kawasan wisata ini,” ujarnya. (ang)

MEMASUKI liburan akhir tahun ini, kunjungan wisatawan ke Taman Wisata Candi Prambanan meningkat drastis. Bahkan, kunjungan wisatawan dari dalam dan manca negara ini mencapai 17.000 wisatawan setiap hari. Juwarsono (44) wisatawan asal Jakarta Timur mengatakan pada liburan kali ini ia sengaja mengajak keluarganya untuk mengunjungi salah satu candi termegah di Indonesia itu. Hal ini dilakukan setelah mendapatkan informasi jika bangunan candi utama, yakni Candi Siwa sudah dapat dimasuki oleh pengunjung. “Tahun lalu sempat ke Prambanan, tapi Candi Siwa masih dalam tahap perbaikan. Jadi mumpung kali ini sudah dibuka, maka diagendakan untuk mengunjungi candi Prambanan lagi,” paparnya kepada Tribun Jogja, Jumat (26/12). Hal yang sama juga disampaikan oleh Ridwan (34) wisatawan asal Semarang, Jawa Tengah. Menurutnya, liburan ke Candi Prambanan dapat dimanfaatkan anak-anak untuk mempelajari dan melihat langsung kemegahan ba-

ngunan warisan nenek moyang. “Selama ini anakanak saya hanya mengetahui candi dari buku saja. Untuk itu, pada liburan ini mereka saya ajak untuk lebih dekat dengan peninggalan nenek moyang ini,” ungkapnya. Bangunan Candi Siwa dan candi lainnya yang berada di kompleks Taman Wisata Candi Prambanan mengalami kerusakan akibat bencana gempa 2006 silam. Dari catatan Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Yogyakarta, kerusakan pada candi utama mencapai 60 persen. Sebagian besar kerusakan terdapat pada tubuh candi, sebagian atap, dan keretakan pada pintu utama candi tepatnya pada bagian doorpel. Kondisi tersebut dinilai sangat membahayakan bagi wisatawan yang memasuki bangunan candi dan kemudian diputuskan untuk menutup kunjungan pada cagar budaya yang sudah masuk dalam world herritage itu. Sementara itu, Kepala Unit Candi Prambanan, Priyo Santoso mengatakan peningkatan kunjungan wisatawan mulai terlihat sejak akhir pekan lalu. Menu-

rutnya kenaikannya okupansi kunjungan wisatawan ini dipengaruhi dengan bertepatannya liburan sekolah dengan libur panjang Hari Raya Natal. “Pada akhir pekan lalu kunjungan mencapai 12.000 wisatawan. Jumlah ini terus mengalami kenaikan setiap harinya. Terakhir, kami mencatat ada 17.000 wisatawan yang mengunjungi Taman Wisata Candi Prambanan,” kata dia menjelaskan. Priyo menambahkan untuk memberikan pelayanan terbaik, pihaknya juga menyediakan beberapa hiburan yang melengkapi wisata di Candi Prambanan. Antara lain hiburan musik campur sari dan jathilan serta berkeliling taman wisata dengan naik kuda, selain itu pihaknya juga menggelar workshop batik dan melukis di Museum Candi Prambanan. “Diharapkan dengan adanya tambahan hiburan ini dapat meningkatkan lagi okupansi pengunjung ke Candi Prambanan. Hingga awal Desember ini, kunjungan wisatawan baru mencapai 80 persen dari target kunjungan tahun ini yaitu 228.000 wisatawan,” ujarnya. (ang)

Perkembangan PAD Pariwisata Sleman Lamban SLEMAN, TRIBUN - Meski memiliki banyak destinasi wisata, perkembangan sumbangan sektor pariwisata terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Sleman tergolong lamban. Pasalnya, pertambahan jumlah pemasukan dari sektor wisata tidak terlalu signifikan. Dari data Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Sleman, kontribusi sektor pariwisata Sleman mencapai Rp68,6 miliar pada 2013 dari 3,6 juta wisatawan. Jumlah tersebut lebih besar Rp 15 miliar dibandingkan kontribusi pada 2012 yang mencapai Rp 53,6 miliar dari total kunjungan 3,4 juta wisatawan. “Promosi sudah dilakukan untuk semua potensi wisata yang ada di Kabupaten Sleman. Hanya saja, ada kemungkinan belum optimal sehingga perlu digenjot lagi,” papar AA Ayu Laksmidewi, Kepala Disbudpar Sleman, Jumat (26/12). Menurutnya, secara prosentase kontribusi sektor pariwisata sebenarnya cenderung menurun. Pada tahun 2012, kontribusinya mencapai 17,95 persen dari total PAD sebesar Rp299,06 miliar, sementara kontribusi tahun 2013 mencapai 14,52 persen dari total PAD sebesar Rp4-

72,79 miliar. Hal ini dipengaruhi adanya peningkatan kontribusi PAD di sektor lainnya. “Pendapatan khusus dari retribusi pariwisata memang tidak terlalu besar.Yang banyak itu dari pajak hotel dan restoran,” kata dia. Kepala Dispenda Sleman, Harda Kiswoyo mengatakan perolehan PAD selama tahun 2014 telah mencapai Rp474,91 miliar atau sekitar 24,12 persen dari total pendapatan daerah. Angka tersebut berasal dari perolehan pajak daerah sekitar Rp274,628 miliar dan retribusi daerah mencapai Rp2,263 miliar. “Peningkatan tersebut dapat membiayai berbagai kegiatan pembangunan daerah. Tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan dan memberikan pelayanan yang lebih baik pada masyarakat,” kata Harda. (ang)


6

gunungkidul-kulonprogo

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Susilah Syok Janinnya Hilang

● dr Hasto Sebut Itu Kehamilan Semu

TRIBUN JOGJA/HARI SUSMAYANTI

DIAMANKAN - Pelaku penipuan berkedok investasi bodong, J Pratama Kuswantoro menggunakan penutup muka saat dibawa ke ruang Kasatreksim, Jumat ( 26/12).

Pelaku Penipuan Investasi Bodong Diamankan Polres

Pratama Janjikan Keuntungan 10 Persen GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Jajaran Satreskrim Polres Gunungkidul berhasil mengungkap kasus penipuan berkedok investasi bodong. Dalam menjalankan aksinya, pelaku berhasil menarik dana investasi dari para korban hingga ratusan juta rupiah. Seorang tersangka berhasil diamankan petugas kepolisian. Tersangka bernama J Pratama Kuswantoro (42), warga Condongcatur, Sleman ini diamankan petugas di wilayah Prambanan sekitar sepekan lalu. Dari tangan pelaku, petugas berhasil mengamankan barang bukti dua unit komputer, brosur investasi, kuitansi, buku tabungan, kartu ATM dan tujuh buah ser tifikat tanah. Kasus penipuan berkedok investasi ini terbongkar setelah seorang korbannya, Kusmariyana, melaporkan pelaku ke Polres Gunungkidul. Keuntungan besar yang dijanjikan pelaku tak pernah terbukti. Padahal, korban sudah menginvestasikan uang sebesar Rp 410 juta kepada pelaku. Saat memasuki jatuh tempo, keuntungan sebesar sepuluh persen yang dijanjikan pelaku tak dibayarkan. Bahkan, saat Kusmariyana hendak meminta uang pokok yang sudah diinventasikan, pelaku tak memberikannya. Kapolres Gunungkidul, AKBP Faried Zulkarnaen melalui Kasatreskrim AKP Herr y Suryanto menjelaskan, dalam menjalankan aksinya, pelaku menggunakan modus investasi saham.

Setiap investor yang menanamkan modalnya akan mendapatkan keuntungan sebesar sepuluh persen setiap bulan. “Pelaku ini menjanjikan keuntungan besar kepada korbannya,” katanya saat ditemui di kantornya, Jumat ( 26/12). Herr y mengungkapkan, setelah mendapatkan dana investasi, pelaku tak menggunakan uangnya untuk berbisnis saham sesuai yang dijanjikan kepada para korban. Dia malah menggunakan uang yang diperolehnya untuk memenuhi kebutuhan pribadi dan membeli sejumlah tanah di wilayah Yogyakar ta. Dari hasil penyidikan, dalam menjalankan aksinya ini pelaku menggunakan perusahaan fiktif. Seluruh uang investasi yang masuk ke dalam perusahaan dikelola langsung oleh pelaku. Untuk sementara waktu, korban penipuan yang sudah melapor baru satu orang saja. “Kemungkinan masih ada korban lain. Namun hingga saat ini yang baru melapor satu orang saja. Kita terus kembangkan dan sudah memeriksa beberapa orang saksi,” ungkapnya. Kanit IV Satreskrim Polres Gunungkidul, Ipda Ryan Permana menambahkan, pelaku diamankan petugas di sebuah hotel di wilayah Prambanan. “Rumah pelaku ini di wilayah Condongcatur, namun kita amankan di sebuah hotel di Prambanan sepekan lalu,” imbuhnya. (has)

Pemkab Minta Pemdes Susun Anggaran APBDES GUNUNGKIDUL, TRIBUN - Pemerintah Kabupaten Gunungkidul meminta pemerintah desa (pemdes) untuk menyusun anggaran pendapatan dan belanja desa tepat waktu pada 31 Desember. Kepala Bagian Adminstrasi Pemdes Sekretaris Daerah Gunungkidul, Siswanto mengatakan, waktu penyusunan APBDes yang tepat waktu berkaitan ketepatan dan kelancaran program kerja. “Memang tak ada sanksi, tetapi berkaitan kinerja dan pencairan anggaran,” kata Siswanto. Ia mengatakan, proses pembuatan APBDes semakin cepat akan mempercepat pencairan anggaran dan kelancaran program. Dari data ada beberapa desa yang sudah menyerahkan program kerja 2015. “Ada yang sudah menyelesaikan, dan sebagian belum selesai penyusunannya.

Namun, belum tahu pemberitahuannya baru sebatas lisan. Kami menyerahkan kepada camat,” katanya. Siswanto mengatakan, seluruhnya merupakan tanggung jawab pemerintah desa dan Badan Perwakilan Desa. Kemudian, seluruh pekerjaan diserahkan ke kecamatan untuk diperiksa. “Setelah semua disahkan, laporan itu diserahkan ke kami sebagai bahan untuk pencairan dana desa,” lanjut Siswanto. Namun demikian, dia memaklumi jika memang ada beberapa desa yang terlambat. Hal ini dikarenakan sebagian desa masa transisi atau jabatan kepala desa sudah habis. Siswanto berharap, meski masa transisi bisa diselesaikan tepat waktu. “Paling lambat pada pertengahan Januari harus selesai,” katanya. (ant)

GUNUNGKIDUL, TRIBUN Peristiwa aneh dialami seorang ibu di wilayah Semanu. Susilah (40), warga Dusun Nitikan Barat, RT 10 RW 9, kehilangan janin berusia sembilan bulan yang dikandungnya secara tiba-tiba. Hingga saat ini, istri Sumarno (49) tersebut masih syok dan tak percaya dengan kejadian aneh yang menimpanya. Perempuan yang sudah menunggu anak selama 17 tahun pernikahannya tersebut terus menangis di atas ranjang. Susilah memilih bungkam saat ditanya kondisinya oleh sejumlah wartawan yang datang ke rumahnya. Hilangnya kandungan yang sudah berusia sembilan bulan ini terjadi pada Kamis (25/12) pagi sekitar pukul 04.00. Saat itu Susilah yang terbangun karena merasa lapar tiba-tiba kaget karena perutnya mengecil. Padahal, pada malam harinya perut Susilah masih membesar layaknya orang hamil. “Malamnya masih ada kok, perut istri saya masih ada isinya (bayi),” kata suami Susilah, Sumarno saat ditemui di rumahnya pada Jumat (26/ 12) siang. Pria yang bekerja sebagai buruh pabrik ini mengungkapkan, setelah janin yang dikandung hilang, Susilah langsung dibawa ke klinik kesehatan. Saat itu bidan langsung diultrasonografy (USG). Hasilnya, bidan yang me-

KULONPROGO, TRIBUN Komisi III DPRD Kabupaten Kulonprogo, akan memberikan rekomendasi kepada pemerintah setempat agar bagi rekanan yang pekerjaannya terlambat dan diberikan perpanjangan waktu kontrak diwajibkan menyerahkan jaminan progres. Ketua Komisi III DPRD Kulonprogo, Hamam Cahyadi mengatakan, ada dua proyek yang terlambat, yakni pembangunan Taman Budaya di Pengasih dan Stadion Cangkring di Wates. “Kewajiban menyerahkan jaminan progres bisa dicantumkan dalam kontrak. Pasalnya, memang belum ada dasar yang mengatur tentang hal tersebut,” kata Hamam, Kamis (25/12). Ia mengatakan, substansi jaminan progres adalah sejumlah uang yang harus diserahkan rekanan yang terlam-

Mutiara Lain Yang Dimiliki Gunungkidul Kabupaten Gunungkidul terkenal dengan keindahan objek wisata pantainya. Deretan pantai berpasir putih mulai dari Baron, Kukup, Krakal, Indrayanti hingga Pok Tunggal menjadi objek wisata unggulan di pesisir selatan. akan disuguhi pemandangan indah berupa gununggunung karst yang hijau. Memasuki kawasan pantai Siung, setiap wisatawan harus membayar retribusi sebesar Rp 5.000 perorang. Setelah melewati pos retribusi, untuk menuju Pantai Jogan pengunjung harus melewati jalan berupa cor sepanjang lebih kurang 500 meter. Di pinggir jalan cor ini, ada sungai kecil yang airnya deras. Aliran air dari mata air Tuk Modal inilah yang menjadi sumber air dari air terjun Jogan. Airnya jernih dan sangat segar. Sesampai di Pantai Jogan, kendaraan bisa kita parkirkan di lokasi parkir yang dikelola oleh warga sekitar. Setelah itu, kita bisa langsung melihat air terjun yang tepat berada di tepi pantai. Tinggi air terjun sekitar 10 meter dan langsung menyatu dengan pantai. Air terjun ini tidak pernah kering meski

TRIBUN JOGJA/HARI SUSMAYANTI

TAKJUB - Wisatawan mengabadikan keindahan air terjun pantai Jogan menggunakan kamera handphone, Jumat (26/12) musim kemarau panjang. Untuk menikmati keindahan air terjun, kita bisa melalui jembatan yang terbuat dari bambu untuk menyeberangi sungai. Kemudian menuju sisi timur air terjun. tepat di pinggir tebing, kita bisa melihat aliran air dari sungai yang mengalir langsung ke laut selatan. Indahnya air terjun Pantai Jogan ini menjadi salah satu spot yang menarik untuk berfoto. Tak heran, banyak wisatawan yang mengabdaikan keindahan air terjun

meriksa menyatakan kalau di dalam rahim sudah tak ada janin lagi. Bahkan, tak ada tanda-tanda kehamilan. “Kemarin langsung diperiksa menggunakan USG, hasilnya sudah tidak ada (janin). Saya sudah pasrah, mungkin Tuhan belum memberikan izin kepada keluarga saya,” ungkapnya. Sumarno mengaku, selama mengandung, kandungan istrinya rutin diperiksakan ke bidan desa. Hasilnya, pertumbuhan janin tidak ada masalah. Bahkan sekitar sepekan sebelum hilang, kandungan istrinya sempat di-USG. Hasil USG menunjukkan kalau anak yang dikandung Susilah berjenis kelamin lakilaki dengan perkiraan berat badan sekitar 3, 5 kilogram. “ Terakhir pada Minggu (21/12) lalu, kondisinya sehat,” ucapnya. Seorang tetangga Sumarno, Tini juga mengaku kaget

atas hilangnya janin yang dikandung Susilah secara tibatiba tersebut. Sebab, selama ini, perut Susilah terlihat membesar layaknya orang hamil. “Saya tahu dia, setiap hari sering bersama dia kok. Bahkan saya sempat meraba perutnya. Tapi kok tiba-tiba hilang,” katanya. Sementara ditemui terpisah, Bidan Anik Nurrohmah yang terakhir memeriksa kondisi Susilah mengatakan, dari hasil USG yang dilakukannya, tak ada tanda-tanda pembesaran rahim layaknya orang yang hamil. Namun dirinya tak bisa memastikan apakah Susilah benar-benar hamil sebelumnya atau tak karena selama ini istri Sumarno tersebut tak pernah periksa di kliniknya. “Tak ada sama sekali ( tanda-tanda kehamilan). Saat saya periksa,semua normal,” ucapnya.

Rekanan Harus Beri Jaminan Progres Proyek

Menikmati Keindahan Air Terjun Alami di Pantai Jogan

KEINDAHAN pantai dengan pasir putih dan beningnya air laut di kawasan pantai-pantai tersebut tak perlu diragukan lagi. Namun jika anda ingin mencari sensasi dan ketakjuban lain di Kabupaten Gunungkidul, tak ada salahnya mencoba mengunjungi Pantai Jogan. Pantai yang terletak di Dusun Nangun, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus ini menawarkan keindahan Gunungkidul luar biasa. Ya, Pantai Jogan ini merupakan satu-satunya pantai yang memiliki air terjun. Meski tak ada kawasan pasirnya, pantai ini layak untuk dijadikan sebagai tempat menghabiskan libur akhir tahun. Untuk menuju ke Pantai Jogan ini begitu mudah melalui akses jalan memadai. Wisawatan bisa melalui jalur utama Kecamatan Tepus menuju ke Pantai Siung. Sepanjang perjalanan kita

TRIBUN JOGJA/HARI SUSMAYANTI

HAMIL SEMU - Susilah ( tidur) terlihat masih lemas dan syok setelah mengetahui janinan yang ada kandungannya hilang, Jumat ( 26/12).

Hamil Semu Dokter ahli kandungan, dr Hasto Wardoyo SPOG(K) menyatakan, hilangnya janin dalam kandungan berusia sembilan bulan yang dialami Susilah secara dunia medis tak mungkin terjadi. Dalam dunia kedokteran, hilangnya janin dalam kandungan disebut dengan istilah Pseudocyesis atau hamil semu. Kasus Pseudocyesis ini biasanya terjadi pada pasangan yang sangat mengharapkan kehadiran anak dalam keluarga. “Saya tak yakin kandungan bisa hilang tiba-tiba. Dalam dunia medis tak ada,” katanya saat dihubungi melalui telepon selulernya. Hasto mengungkapkan, kasus Pseudocyesis ini memang bagi orang awam sulit dibedakan dengan hamil yang sebenarnya. Sebab, perempuan yang mengalami Pseudocyesis ini memiliki ciri-ciri yang sama dengan orang hamil mulai dari tak menstruasi, perut membesar hingga tes urin positif hamil. Namun jika dicek menggunakan USG, tak akan terlihat janin karena memang tak hamil. “Patokannya untuk memastikan hamil atau tidak di USG. Harus dilihat dari dokumen medisnya, pernah diperiksa dimana, oleh siapa dan paling penting apakah pernah di USG atau tidak,” ujar dokter yang sekarang menjabat sebagai Bupati Kulonprogo tersebut. (has)

untuk berfoto bersama pasangan atau rombongannya. Seorang wisatawan, Hana Krisviana (21), mengaku kagum dengan keindahan Pantai Jogan. Selama ini, dirinya belum pernah menemukan ada pantai yang memiliki air terjun seperti yang ada di Pantai Jogan. “Ini salah satu pantai yang belum banyak terekpose media. Ini benar-benar keren, indah banget,” ucap wisatawan asal Tangerang ini, Jumat (26/12). HARI SUSMAYANTI

bat agar mereka lebih serius menyelesaikan pekerjaan. Selama ini sanksi yang dikenakan bagi yang terlambat adalah denda sebesar satu permil per hari dari nilai kontrak. “Untuk ukuran pekerjaan besar denda itu sangat kecil. Maka wajar bila rekanan terkesan menyepelekan penyelesaian pekerjaan dan lebih memilih didenda, karena rekanan masih tetap untung,” lanjut Hamam. Jaminan progres, katanya,

bisa menjadi solusi kemungkinan adanya keterlambatan penyelesaian pekerjaan. Menurut dia, aturan yang menjadi acuan dalam proses pengadaan barang dan jasa pemerintah, yakni Perpres Nomor 70 Tahun 2012 tak mengatur hal itu. Perpres hanya mengatur tentang penyelesaian pekerjaan berdasarkan waktu kontrak, dan tak mengharuskan pekerjaan diselesaikan pada tahun anggaran.

Terkait keterlambatan pembangunan Taman Budaya di Pengasih dan Stadion Cangkring di Wates, Hamam menyatakan, DPRD akan melakukan pengawasan secara ketat terhadap dua proyek tersebut. Menurut dia, volume pekerjaan Taman Budaya dan Stadion Cagkring masih besar. Sementara akhir tahun anggaran sudah sangat dekat, tinggal sekitar satu minggu lagi.(ant)


region timur 7

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Upal Rp 100 Juta Dijual Rp 5 Juta

● Polresta Surakarta Tangkap Pengedar Uang Palsu Sebanyak Rp 1,2 Miliar SOLO, TRIBUN - Jajaran Kepolisian Resor Kota (Polresta) Surakarta menangkap seorang warga Magelang yang kedapatan mengedarkan uang palsu (upal). Tak tanggung-tanggung, polisi yang melakukan penggeledahan berhasil menemukan upal senilai Rp 1,2 miliar. Tersangka pelaku adalah Andrea Dedi Wahyono, 44 tahun, warga Susukan RT 08 RW 02 Grabag, Magelang. Modus yang digunakan pelaku adalah menjual upal tersebut kepada orang lain. Polisi menangkap pelaku saat hendak bertransaksi upal dengan seseorang di sebuah rumah makan di Solo, Selasa (23/12) lalu. Kasatrekrim Polresta Surakarta, Kompol Guntur Saputro mengatakan, dalam menjalankan aksinya pelaku menawarkan 2 lak atau bendel uang kertas palsu pecahan Rp 100 ribuan untuk dibeli dengan uang asli Rp 5 juta tiap bandelnya. Satu bendel uang palsu itu seharga Rp 100 juta. “Setelah kami melaku-

Tersangka akan kami jerat dengan pelanggaran Pasal 36 Ayat 2 UU RI No 7 Tahun 2011 tentang Uang Palsu dengan ancaman pidana maksimal 10 tahun penjara dan denda maksimal Rp 10 miliar KOMPOL GUNTUR SAPUTRO Kasatrekrim Polresta Surakarta

kan pengembangan kami kemudian menggeledah rumahnya di Magelang. Dari penggeledahan itu, kami dapatkan uang palsu sekitar Rp 1 miliar dan beberapa barang bukti lainnya. Menurut tersangkaa uang palsu itu didatangkan dari Jakarta,” papar Guntur Saputro, Jumat (26/12) Barang bukti lain yang disita oleh polisi dari rumah tersangka adalah tas punggung, dompet berisi beberapa uang asing, 4 lembar upal yang terpotong-potong, foto-foto uang, money detector. Ada pula plastik pembungkus bertuliskan Bank Indonesia (BI), kertas warning dan kertas bendel uang bertuliskan Bank Indonesia.

“Tersangka akan kami jerat dengan pelanggaran Pasal 36 Ayat 2 UU RI No 7 Tahun 2011 tentang Uang Palsu dengan ancaman pidana maksimal 10 tahun penjara dan denda maksimal Rp 10 miliar,” lanjut Guntur. Dedi, si pengedar upal ini mengaku sudah mengedarkan uang itu di beberapa daerah. Ia pernah menjual upal di daerah Bekasi dan Kudus. Setiap penjualan Rp 100 juta upal, dirinya mendapat untung Rp 500 ribu. “Saya pernah tertangkap dan dipenjara di Jogja karena kasus uang palsu. Saat itu kena hukuman penjara kurungan 6 bulan,” katanya yang ternyata tak jera. (dtc)

TRIBUN JOGJA/PADHANG PRANOTO

TRADIS TRADISIIONAL - Seorang nenek sedang menggulung benang atau biasa disebut nglethek menggunakan alat tradisonal. Tahapan ini merupakan rangkaian proses panjang sebelum akhirnya sebuah benang disatukan dalam tustel (Alat Tenun Bukan Mesin) untuk dibuat menjadi kain lurik. Di Klaten, masyarakat masih mempertahankan cara ini untuk memproduksi kain lurik. Foto diambil Sabtu (12/12).

PDI-P Mulai Buka Pendaftaran Balon Bupati KLA TEN, TRIBUN - Partai Demokrasi KLATEN, Indonesia Perjuangan (PDI-P) Klaten mulai membuka penjaringan bakal calon (balon) kepala daerah dan wakilnya untuk periode 2015-2020. Bertempat di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC), proses pendaftaran berlangsung dari 24 Desember 2014 hingga 10 Januari 2015. Ketua DPC PDI-P Klaten Agus Riyanto memaparkan, penjaringan balon kepala daerah dan wakil sesuai instruksi langsung dari DPP PDIP. Ia mengatakan, pendaftar boleh dari segala kalangan bukan hanya dari kader partai. “Pendaftaran sampai nanti tanggal 10 Januari 2015. Siapa saja yang berminat dan merasa berkompeten sesuai peraturan boleh mendaftar,” ucapnya Jumat (26/12). Ia menjelaskan, DPC PDI-P Klaten hanya bertugas menyaring, sementara seleksi adalah ditingkat DPP. “Kami hanya bertugas untuk

menerima pendaftar dan menyaring sesuai ketentuan yang berlaku, yakni Perppu 1/2014, mengenai pemilukada. Setelah memenuhi syarat tersebut, maka kami akan mengirimkan berkasnya ke DPP melalui DPD,” ucapnya. Ia menambahkan, sesuai dengan Perppu 1/2014, PDI-P Klaten berhak mengusung calon tanpa harus berkoalisi. Hal itu karena partai berlambang banteng bermoncong putih mendapatkan 20 persen kursi atau merebut 25 persen suara sah. “Dengan kenyataan tersebut kami yakin bisa menyetorkan lebih dari empat nama calon dari syarat minimal. Kedepan pasti lebih banyak. Namun hingga kini (Jumat) baru satu pelamar yang datang,” imbuhnya. Dua hari selepas pembukaan pendaftaran balon bupati, seorang warga Klaten Tengah Djoko Karyono mendaftar sebagai calon pertama.

TRIBUN JOGJA/PADHANG PRANOTO

MEND AFT AR - Seorang warga Klaten Utara, Djoko Karyono MENDAFT AFTAR (53), menjadi orang pertama yang mendaftar sebagai bakal calon (balon) kepala daerah Klaten melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Klaten, Jumat (26/12). Ditemani sejumlah rekannya, ia menjadi pendaftar pertama yang menyambangi kantor DPC PDI-P di Jl Ronggo Warsito 295. “Selama tiga tahun ini saya telah merintis menjadi warga Klaten

yang berbakti. Dan pada hari ini ada kesempatan saya diberi kesempatan mendaftar sebagai bakal calon AD 1 dari PDI-P,” tutur pria 53 tahun tersebut yang berlatar belakang sebagai bankir. (pdg)

Warga Klaten Korban Tanah Longsor di Malaysia

SMS I Love Mom Itu Ternyata Kalimat Pamit Air mata terus membasahi pipi Mulyani (39), ketika ia mengingat anakya Hartini (21), yang dikabarkan meninggal di Pahang, Malaysia akibat tertimbun tanah longsor. Mulyani masih tak percaya karena Senin (22/12), ia masih sempat menerima pesan pendek (SMS) Hartini, “Selamat Hari Ibu, I love u moms,”. SAAT Tribun bertamu ke kediaman orang tua Hartini di Dusun Carat, Desa Trasan, Kecamatan Juwiring, Mulyani dan sang suami Santoso (44) tampak tak kuasa menahan tangis. “Saya terima kabar itu Rabu (24/12) lalu. Kabar itu saya dengar dari saudara suami anak saya yang datang ke sini. Tidak percaya, saya langsung menelpon menantu saya dan ternyata benar, gendhuk sudah tidak ada. Ia menjadi korban longsor dan tidak dapat diselamatkan jiwanya,” ungkap Mulyani terbata-bata, Jumat (26/12). Mulyani menuturkan, anaknya merantau ke Malaysia sejak tahun 2011 lalu. Saat itu Hartini pamit untuk menjadi seorang pekerja di sebuah pabrik elektronik. Sang anak kemudian dipinang seorang warga

Kulonprogo, Yogyakarta yang juga mengadu nasib di sana. Hartini lantas memutuskan menyudahi kontrak kerjanya untuk kemudian hidup bersama Sudir, sang suami. Tahun berselang, akhirnya pasangan tersebut mendapatkan seorang momongan. “Dari sejak itu, ia terus berkomunikasi dengan keluarga, tak pernah putus,” kata Santoso. Sampai suatu saat, Hartini mengungkapkan niatnya untuk kembali lagi ke Tanah Air. Alasannya, ia ingin mengadu nasib di negeri sendiri. Pasangan tersebut sudah merencanakan mudik pada tanggal 26 atau 27 Desember. Namun tak disangka, Tuhan berkendak lain. Hartini dan sang anak Rega, meninggal karena tertimbun tanah longsor. “Selasa pagi pukul 09.00 waktu setempat, kabarnya ada longsoran tanah yang melanda perkampungan Taman Matahari Cerah, Kampung Raja, C Highlands, Pahang. Saat itu, Hartini baru saja mengantarkan suaminya pergi kerja. Dan terjadilah peristiwa tersebut,” terang sang ayah. Mimpi Sebelum kejadian tersebut terjadi, Mulyani mengaku sering dicurhati Hartini mengenai sebuah mimpi menjadi pengantin. Tidak hanya itu, Santoso pun mengaku mengalami firasat serupa. Ia ber-

TRIBUN JOGJA/PADHANG PRANOTO

KORBAN LONGSOR - Foto Hartini (21) warga Klaten yang bekerja di Malaysia. Ia dikabarkan meninggal dunia di Negeri Jiran karena musibah tanah longsor.

mimpi kehilangan giginya. “Tak disangka, mungkin itulah yang menjadi tanda kepergian Hartini,” tutur Mulyani. Kini keduanya tengah menunggu kepulangan jenazah Hartini. Mulyani dan Sartono mengaku urusan tersebut sudah dibantu oleh tetangga yang sekaligus Babinkantibmas Koramil Juwiring, Serka Lamiyo. Ditemui terpisah, Serka Lamiyo mengaku telah membereskan urusan mengenai ambulans. “Sudah dipersiapkan, kepulangan Hartini dari bandara Yogyakarta ke sini,” tutupnya. (Padhang Pranoto)

Satlantas Monitor Titik Rawan Kemacetan KLATEN, TRIBUN - Musim liburan Natal dan tahun baru 2015, berdampak pada arus lalu lintas di Klaten. Pihak Polres Klaten memperkirakan terjadi lonjakan arus kendaraan sekitar 25 persen. Hal itu diungkapkan oleh Kasatlantas Polres Klaten AKP Arie Trestiawan. Ia mengungkapkan, kenaikan jumlah kendaraan mulai terjadi semenjak Minggu (21/12) silam. “Memang ada kenaikan dalam jumlah kendaraan yang melewati jalanan Klaten. Terutama mereka yang menuju dua besar seperti Solo dan Yogyakarta,” tuturnya, Jumat (26/12). Jumlah normal kendaraan yang berlalu-lalang per hari di Klaten yakni sekitar 10 ribu kendaraan roda dua, dan 3.000 roda empat. Untuk mengatasi naiknya volume kendaraan, Satlantas Polres Klaten memo-

Ada sembilan titik mulai dari Prambanan hingga Delanggu. Dimana, anggota kami bersiaga dengan sistem tiga shift mulai dari pukul delapan pagi hinggga sembilan malam IPDA RIZKY WP Kanit Dikyasa Satlantas Klaten

nitor beberapa simpul rawan kemacetan. Diantaranya sekitaran lampu merah Tegalyoso, Karangwuni, dan Perbatasan dengan Yogyakarta di simpang Prambanan. Khusus untuk lajur Tegalyoso menuju jalan By Pass Klaten di sebelah Selatan, akan dilakukan rekayasa ketika tidak mampu menampung arus kendaraan. “Sebagian kendaraan akan dilewatkan menuju jalan lingkar sebelah utara untuk mengurangi kepadatan,” jelas Arie . Arie melanjutkan, para pengendara diimbau untuk lebih berhati-hati. Sebab,

arus kendaraan berjalan fluktuatif. Kendaraan kadang memadati ruas jalanan, namun dalam beberapa waktu kemudian median jalan bisa kembali lengang. Sementara itu Kanit Dikyasa Satlantas Klaten Ipda Rizky WP menyatakan, pihaknya telah menambah pos penjagaan dibeberapa titik. Total sembilan unit pos pemantau disiagakan. “Ada sembilan titik mulai dari Prambanan hingga Delanggu. Dimana, anggota kami bersiaga dengan sistem tiga shift mulai dari pukul delapan pagi hinggga sembilan malam,” tutupnya. (pdg)


22 8

SABTU, 27 DESEMBER 2014

Celeb Life Style

ribun Jogja SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Cantik Ala Feby Febiola

Air Putih & Buah

FOTO-FOTO: WARTA KOTA/NUR ICHSAN

CITA CITATA, usai disulam alis, bagaimana menurut Anda.

Sulam Alis Bikin Pede SEJAK namanya tenar setelah beberapa single yang dia bawakan menjadi hit di banyak stasiun radio dan di tayangan musik televisi, Cita Citata kini jadi makin peduli pada perawatan kecantikannya. Selasa (23/12) lalu misalnya, dia menyambangi sebuah salon di kawasan Mangga Dua, Jakarta, untuk menjalani sulam alis. Menurut Cita, sulam alis membuat wajahnya menjadi lebih cantik alami. Dia mengaku tidak menempuh teknik aneh-aneh untuk menjaga dan merawat wajahnya, termasuk operasi plastik. “(Sulam alis) ini jadi membuat aku pede

banget. Ini kan penampilan baru,” katanya sumringah saat ditemui di sela menjalani sulam alis. Cita menjelaskan, alis merupakan bagian tubuhnya yang menurutnya paling menarik. “Alis. Aku paling ribet kalau bikin alis. Tapi aku suka alis aku,” ucapnya. Menurutnya, melakukan perawatan dan mempercantik diri merupakan caranya agar bisa menghilangkan stres usai bekerja. “Ini semacam hiburan aja dengan menjalani perawatan. Rasa penasaran, stres hilang. Apalagi kalau pakai acara shopping juga,” ujarnya seraya tertawa.(icha/nva)

Lawrence dan Swift Paling Bersinar di 2014 JIKA ada pertanyaan siapa selebriti perempuan dunia yang kariernya paling bersinar di sepanjang tahun 2014 ini, jawabannya mungkin ada tiga. Yakni, aktris cantik Jennifer Lawrence, penyanyi pop multitalenta Taylor Swift dan penyanyi bertubuh gendut, Meghan Trainor. Karier Jennifer Lawrence semakin bersinar terang di 2014 setelah membintangi film ‘X-Men: Days of Future Past’. Film ini mencatatkan diri sebagai film paling laris ditonton dengan meraup pendapatan tertinggi di sepanjang 2014 dengan nilai total 746 juta dollar AS. Film

GETTY IMAGES

JENNIFER LAWRENCE

terbaru Jennifer Lawrence lainnya, ‘The Hunger Games: Mockingjay Part 1’ juga langsung melesat, masuk jajaran filmbox office di jaringan bioskop di AS. Tak heran jika Jennifer Lawrence layak menempati posisi sebagai artis muda dengan bayaran termahal di dunia saat ini. Di jagat musik pop dunia ada sosok Taylor Swift. Penyanyi yang kerap tampil dengan lipstik warna merah menyala ini meraup sukses di sepanjang 2014. Setelah sukses menggelar tur dunia, Red , Taylor juga mencetak hits dari single terbarunya, Shake It Off dari album 1989. Album yang dirilis Oktober silam itu pun langsung mencetak angka penjualan yang fantastis, 1,3 juta keping di minggu pertama dan hanya di Amerika Serikat saja. Swift tercatat pernah menggelar konser di Jakarta dan meraup sukses besar. Jagat hiburan dunia juga dikagetkan oleh melesatnya karier penyanyi Meghan Trainor. Lewat tembang ‘All About That Bass’, Meghan Trainor mencetak sukses luar biasa. Single yang berisi ajakan kaum hawa untuk menerima diri apa adanya itu langsung menduduki puncak tangga lagu Biilboard di seluruh dunia. Meghan menciptakan lagu ini berdasarkan pengalaman pribadinya yang sempat mendapat cemoohan karena tubuhnya yang gendut. Tahun 2015 nanti siapa ya yang kariernya bakal bersinar terang? Kita tunggu saja.(fin/sri isnaeni/nva)

Punya tubuh proporsional dengan paras yang cantik dan kulit mulus adalah berkah yang didapatkan aktris Feby Febiola. Wajah ayunya pernah membawa Feby menjadi model produk sabun mandi ternama di Indonesia beberapa tahun lalu.

SEPERTI figur publik lainnya, Feby juga memiliki kiat khusus untuk menjaga kecantikannya sampai sekarang. Jika banyak wanita menempuh sejumlah cara instan lewat metode terkini agar terlihat cantik, Feby justru sebaliknya. “Aku sih yang wajar-wajar saja untuk urusan kecantikan. Aku rutin pakai pelembap dan tidak pernah absen membersihkan wajah dengan sabun dan produk kecantikan lainnya,” ujar Feby. Ketika ditanya apa rahasia cantik dan modis ala dirinya,

BIOFILE Nama Feby Febiola

- Laskar Cilik (2010)

Karier Aktris, penyanyi, model

- Semesta Mendukung (2011)

Tahun aktif 1995 - sekarang

- Witness (2012)

Label rekaman Musica Studio’s, Music Plus, Blessing Music

- KM 97 (2013)

Pasangan Bruce Nicholas Delteil (2000-2013)

- Marmut Merah Jambu (2014)

Agama Kristen

BAUER GRIFFIN VIA ZIMBIO

• George Clooney-Amal Alamudin Setelah tujuh bulan berpacaran, aktor ganteng George Clooney (53) langsung memutuskan menikahi perempuan cantik, Amal Alamuddin. Padahal selama ini, pria yang bercerai dari Talia Balsam ini sesumbar bahwa dirinya tidak akan pernah menikah lagi ataupun punya anak. Clooney pun kerap berganti-ganti teman kencan usai perceraian pada 1993 silam. Namun sepertinya, kecantikan dan kepintaran Amal, pengacara internasional hak asasi manusia itu, berhasil memikat hati Clooney. Setelah Clooney meminang Amal pada April 2014, mereka pun menikah dalam suasana yang sangat romantis di hotel bintang 7, Aman Canal Grande Hotel, Italia pada 27 September 2014. Clooney menyematkan cincin kawin platinum di jari manis Amal hanya disaksikan oleh 60

IB TIMES

BRAD Pitt dan Angelina Jolie.

- 3600 Detik (2014) - Mengejar Malam Pertama (2014) (fin/wik)

Sampai Kini Masih Sendiri FEBY Febiola adalah satu dari sejumlah selebriti Tanah Air yang tidak beruntung membina rumah tangga. Kehidupan pernikahan yang dia jalani dengan bule bernama Bruce Nicholas Deltail berakhir dengan perceraian pada 23 April 2013 di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat setelah 12 tahun mereka jalani. Juni 2014 lalu, Feby sempat digosipkan dekat dengan seorang pria yang disebut-sebut adalah Franky Sihombing, ayahanda penyanyi Petra Sihombing. Namun dia menolak menyebutkan siapa sosok tersebut setiap kali awak media mencoba menanyakan kepadanya. Pernikahan Feby dengan Bruce belum membuahkan momongan.(fin)

atkan tips w e l n a g n Ja k alami i t n a c l i p tam elebriti dari para s nya di ha Tanah Air, s.com Tribunnew

Luput Simak Fase Merangkak Anak

• Brad Pitt-Angelina Jolie

GEORGE Clooney dan Amal Alamuddin.

WARTA KOTA/NUR ICHSAN

FEBY FEBIOLA

Filmografi

tamu undangan yang terdiri dari keluarga dan para sahabat. Malam harinya, pasangan berbahagia ini menggelar resepsi pernikahan yang dihadiri oleh selebriti dunia yang juga sahabat mereka, seperti Matt Damon, Bill Murray, model Cindy Crawford, editor Majalah Vogue, Anna Wintour, dan vokalis band U2, Bono. Setelah hidup bersama selama 9 tahun dan memiliki 3 anak kandung, Brad Pitt dan Angelina Jolie akhirnya mengikat janji suci di sebuah kapel bernama Chateau Miraval, Perancis, pada Agustus 2014 silam. Mereka menggelar upacara pernikahan yang sangat rahasia lantaran hanya dihadiri oleh tamu yang sangat terbatas. Di momen bahagia itu Jolie mengenakan gaun pengantin berwarna putih bergaya klasik dari rumah mode Atelier Versace dengan veil di atas kepalanya yang menjuntai hingga ke bawah. Yang unik, veil yang dikenakan Jolie ini dihiasi oleh puluhan gambar yang dibuat oleh keenam anak mereka, Maddox, Pax, Zahara, Shiloh, Vivienne dan Knox. Jolie ingin menunjukkan bahwa pernikahan itu juga melibatkan anak-anak mereka.

yang elegan,” ujar Feby. “Busana sebaiknya juga feminin dan sesuai kepribadian wanita Indonesia saja,” imbuh aktris yang menggemari koleksi busana rancangan desainer Era Soekamto ini. Bagaimana dengan Anda? (ridho nugroho/ nva/fin)

Akun twitter @Feby_Febiolaa

Lahir Jakarta, 24 Mei 1978 (usia 36 tahun)

Tiga Pernikahan Paling Ditunggu Tahun Lalu GEMERLAP kehidupan selebriti mancanegara tak pernah berhenti menjadi berita dunia. Tahun 2014 mencatat beberapa pernikahan pasangan selebriti dunia yang paling ditunggu. Berikut tiga diantaranya:

Feby mengatakan tipsnya hanya perlu rutin berolahraga setiap hari demi menjaga kebugaran. Selain itu juga banyak mengonsumsi air putih, buah-buahan, dan sayuran. Pilihan buah dan sayur pun yang bisa menutrisi kulit dan mengandung bahan antioksidan. Untuk riasan wajah sehari-hari, Feby biasanya mengutamakan kesan segar dari pemakaian bedak, eyeliner, maskara, lipstik, serta pelembap. “Saya tidak mencontoh gaya make up siapa kok, yang sesuai dengan karakter wajah saya dan kebutuhan saja. Yang penting terlihat segar,” ujar Feby. Untuk urusan berbusana, Feby mengaku punya ciri khas gaya simpel, elegan, dan sopan. Nuansa maskulin juga kerap dia aplikasikan dalam keseharian berbusana untuk mewakili karakternya yang tomboy dan cenderung kasual. Feby malah lebih suka bergaya etnik khas Indonesia sekarang ini. “Aku sih tergantung acaranya ya, tapi memang lebih suka etnik. Sesuaikan aja dengan kebutuhan, contohnya ya saat ada acara pesta glamor aku pakai kebaya modern simpel

US MAGAZINE

KIM Kardashian dan Kanye West.

• Kim Kardashian-Kanye West Bintang reality show ‘Keeping up With The Kardashians’, Kim Kardhasian akhirnya menikah dengan rapper , Kanye West, 24 Mei 2014 di Florence, Italia. Ini merupakan pernikahan pertama bagi Kanye West dan yang ketiga bagi Kim Kardashian. Sebelumnya, Kim telah dilamar secara pribadi oleh Kanye tepat di hari ulang tahunnya, 21 Oktober 2013 di San Francisco. Mereka juga telah memiliki anak, North West yang lahir pada Juni 2013. Seperti gaya hidup Kim selama ini, pernikahan mereka pun digelar secara super mewah. Tamu-tamu yang hadir secara khusus diterbangkan dengan jet pribadi. Namun, sebelumnya, para tamu undangan diminta untuk menandatangani sebuah perjanjian sebelum menghadiri upacara pernikahan itu. Isinya, mereka diminta untuk tidak menceritakan tentang suasana pernikahan ke media. Para tamu pun dilarang membawa ponsel dan sejenisnya untuk menghindari fotofoto mereka pernikahan tersebar di dunia maya.(sri isnaeni/nva)

MASIH ada cerita tersisa dari Cici Panda yang pekan ini tampil kembali ke layar kaca membawakan sebuah tayangan reality show di Trans TV setelah beberapa saat vakum. Kali ini tentang statusnya sebagai ibu muda. Menurutnya, menjadi seorang ibu merupakan pekerjaan yang paling mulia baginya. Ada cerita menarik yang dia dapati saat memantau perkembangan buah hatinya, Alika Annabelle Pandrya, sejak lahir hingga saat ini. “Usia anak gue sekarang empat tahun. Sekarang lagi ikut suatu aktivitas, dimana ada simulasi, skip fase merangkak. Nanti ke depannya pasti ada yang tidak biasa seperti anak normal. Bener saja, pas bisa jalan gue lihat dia sering banget jatuh, sampai gue ngitungin sehari bisa lima kali. Tapi kok lama kelamaan gue lihat ini enggak wajar. Akhirnya gue browsing,

benar aja ada yang hilang, yaitu fase merangkak,” cerita Cici Panda saat ditemui di Menara Bank Mega, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Sebagai ibu, Cici Panda tak ingin ada yang kurang dengan anaknya. Ketika ia melihat ada yang kurang, Panda pun berusaha mengatasinya sedini mungkin agar tak terjadi sesuatu kepada buah hatinya, Alika Annabelle Pandrya. “Setelah dua hari observasi, ketahuan deh memang itu adalah kendalanya. Akhirnya gue ikut suatu program, kini jadi lebih baik, yaitu bisa merangsang kuat engsel Alika,” ujar Cici Panda. Menyinggung tentang perayaan Natalnya, Cici mengatakan tahun ini dirayakan secara lebih sederhana. Bahkan, Cici dan suami tidak menyiapkan pohon Natal di rumah. “Tahun ini lebih simpel kebetulan panel kayunya

(rumah) dirayapin sekarang lagi dibenerin. Jadi enggak ada pohon Natal. Makan juga jadi di restoran di Jakarta karena kalau di luar ramai,” kata presenter yang akrab disapa Cipan ini. Dari semua perayaan Natal yang pernah dia jalani, Cipan mengaku paling terkesan saat dia merayakan Natal usai melahirkan Alika Annabelle. Momen itu terjadi pada 2010. “Tahun 2010 Natal yang paling berkesan karena pertama kali aku punya anak. Sampai saat ini gua memperkenalkan ke anak gua (Santa Clause),” katanya. Yang jelas, Cici semakin bersemangat merayakan Natal sejak dia dan suami dikarunai anak. Dulu Natal (waktu belum punya anak) ya udahlah, gue ke gereja aja. Tapi sejak punya anak gue ribet nyari kado buat anak dulu,” ujarnya membandingkan. (icha/nva/fin/*)

TRIBUN/JEPRIMA

CICI PANDA


Auto

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

auto vaganza 9

Smart Tips

Dapatkan update terbaru seputar dunia otomotif, hanya di Tribunnews.com

Berhenti di Bahu Jalan Tol KECELAKAAN fatal yang membuat off-roader nasional Fathkun Nadjib meninggal dunia di Km 97 Tol Cipularang arah Jakarta ketika tengah menolong pengemudi sebuah microbus yang mengalami kecelakaan, terus menyisakan cerita. Banyak hikmah yang bisa diambil dari kecelakaan tragis tersebut. Saat peristiwa terjadi, Fathkun sedang memberikan pertolongan kepada korban kecelakaan mikrobus. Saat sedang coba mengeluarkan pengemudi di mikrobus, Nadjib terserempet kendaraan lain yang melaju kencang. Akibat kerasnya benturan, off-roader senior tersebut tewas di tempat. Hikmah penting dari kejadian ini adalah berhati-hati dan selalu waspada jika berhenti di bahu jalan saat berada dalam kondisi darurat. Kebiasaan orang Indonesia yang kerap melanggar penggunaan bahu jalan dan malah melaju dengan kecepatan tinggi, atau mendahului dari lajur kiri, adalah faktor yang mewajibkan kita selalu waspada. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 1990 menyebutkan, bahu jalan hanya diperuntukkan bagi mobil patroli, ambulans, mobil derek, dan mobil yang berhenti karena keadaan darurat, seperti mogok. Jelas, mobil yang menggunakan bahu jalan untuk mendahului tidak hanya melanggar peraturan, tetapi juga membahayakan keselamatan dirinya sendiri dan pengguna jalan lainnya. Jika kita mengalami keadaan darurat, pecah ban, atau mogok, dan mengharuskan kita menepi di bahu jalan, maka kita pun harus ekstra waspada terhadap pengemudi yang sering menggunakan bahu jalan untuk mendahului. Karena itu, perhatikan beberapa hal berikut:

• Berhentikan kendaraan di bahu jalan dengan posisi setengah badan di rumput dan ban sebelah kanan di bahu jalan. Bila memungkinkan, tempatkan kendaraan seluruhnya di area rumput. • Keluarkan semua penumpang dan segera menjauh dari mobil. Ingat, posisi penumpang harus berada di belakang kendaraan di area rumput untuk menghindari tabrakan. Pasalnya, di Indonesia, bahu jalan kerap difungsikan secara salah sebagai “jalur cepat” karena kurangnya kesadaran akan keselamatan berkendara. • Pasang segitiga pengaman di belakang mobil dengan jarak minimal 25 meter, atau lebih aman jika 50 meter, agar pengendara dari arah belakang mengetahui adanya mobil mogok atau dalam keadaan darurat. • Hindari mencoba memperbaiki mobil sendiri. Demi meminimalkan risiko tertabrak dari arah belakang, tunggulah mobil patroli yang akan lewat, atau meneleponlah untuk meminta bantuan. • Setelah perbaikan selesai, dan mobil sudah bisa dikendarai, bergeraklah dalam kondisi tetap di bahu jalan hingga kecepatan mendekati 60 km/jam, sesuai peraturan kecepatan minimal lalu lintas jalan tol. Setelah itu, masuklah ke jalur utama. • Jika yang terjadi seperti pada peristiwa di Tol Cipularang itu, yakni harus memberikan pertolongan pada kendaraan yang posisinya sudah separuh berada di badan jalan, maka hendaknya pasang tanda di belakang mikrobus dengan benda apa pun, yang akan lebih baik jika memancarkan cahaya agar mudah dilihat saat gelap.(donny apriliananda/ kps/berbagai sumber)

Modifikasi Kabin Bisa Ganggu

Kinerja Airbag

Di balik dashboard mobil ada banyak penghubung sistem kerja termasuk perangkat keselamatan kantung udara untuk mobil modern. Hati-hati bila ingin memodifikasi dashboard dengan memakai pelapis tambahan, karena ada kekhawatiran bisa menghambat fungsi kantung udara. Edy, modifikator dari rumah modifikasi interior Vertue Concept menyatakan, hal tersebut perlu diperhatikan sebab bisa saja pemilk atau bengkel kurang awas, menutup seluruh dashboard dengan pelapis menghalangi kerja kantung udara saat dibutuhkan. “Logika dasarnya seperti itu, memang belum ada pengujian tapi kita tidak pernah merekomendasikan melapisi dashboard, kalau mau lebih baik, dicat saja,” jelas Edy ketika kepadanya ditanyakan tentang konsep modifikasi pada All-New Yaris. Edy menambahkan,

WARTA KOTA/ALEX SUBAN

Saat Anda terpaksa berhenti di bahu jalan, berhentikan kendaraan Anda dengan posisi setengah badan di rumput dan ban sebelah kanan di bahu jalan.

ketebalan pelapis walau hanya satu milimeter bisa menyulitkan proses pemasangan. Dashboard termasuk komponen yang cukup sulit dibongkar dan dipasang. Hal yang sama juga berlaku untuk setir, tempat kantung udara utama buat pengemudi disimpan. Selain berperan sebagai pelindung sebagian besar perangkat keras sistem mobil, sisi kabin dashboard punya estetika dan memengaruhi desain interior untuk kenyamanan penumpang. Sebab itu pemilik tidak jarang mempercantik sektor ini dengan berbagai cara, misalnya dengan menaruh dekorasi, ini juga perlu diperhatikan, sebaiknya jangan

diletakan di atas wadah penyimpanan kantung udara. Menurut Edy, peralihan desain interior Yaris generasi keempat ini dibanding sebelumnya sangat memudahkan aneka aplikasi modifikasi. Salah satu faktor pendukung dinilai dari padanan warna yang kini lebih banyak menggunakan warna hitam. “Konsepnya netral, main aman seperti pada dashboard, jok, dan door trim, kalau panel control futuristik modern jadi sebenarnya mau dibikin elegan bisa, sporty juga bisa. Ini mobil memang dibuat untuk personalisasi konsumen, tanpa batas imajinasi,” ujar Edy. Edy mengaku sudah menggarap enam unit Yaris terbaru dengan berbagai gaya modifikasi. Dia pun memberikan tips untuk pemilik yang bisa menggiring personalisasi All-New Yaris memenuhi hasrat. Pertama, ditetapkan dulu soal pemilihan rasa, meski bisa menjurus ke dua konsep lebih baik ada satu yang dominan, nyaman ala elegan atau gairah performa berbau sporty. Untuk elegan, kata Edy, hindari warna-warna

•SHOULD Know

terang seperti kuning, merah, atau kuning, sebagai penggantinya bisa memakai peach, tan, cognac, atau coklat tua. Semua warna ini bisa disesuaikan dengan warna interior hitam milik All-New Yaris. Untuk model jok elegan bisa tetap menggunakan tipe standar namun desain pelapisnya diganti warna mengikuti dasbor dan door trim. Bisa juga ditambahkan akesntuasi kerut atau block. Selain itu tambahkan detail seperti gorden alias tirai buat kaca atau wood panel. “Detail kecil seperti ini memengaruhi keseluruhan,” kata Edy. Untuk konsep sporty, arahnya kebalikan dengan elegan, warna yang bisa dipakai menjurus terang. Sementara material pelapis mengarah ke pemilihan bahan seperti suede atau karbon. Pada desain jok masih bisa menggunakan desain standar namun pelapisnya menggunakan tipe diamond cut untuk menegaskan rasa sport. Detail tambahan, panel karbon, cover pedal sport, atau yang lainnya.(febri ardani saragih/kps)

Updates

Mengenal Teknologi Direct Injection DI masa lalu teknologi direct inin itu, semua mobil Mazda berjection lebih dikenal terpasang teknologi Skyaktiv sudah direct pada mesin diesel. Padahal tekinjection. Ada perbedaan mennologi ini juga diaplikasikan dasar dan sangat signifikan anpada mesin berbahan bakar tara mesin direct injection dan bensin. tidak. Pada mesin konvensioIstilah yang dipakai cukup benal, yang dikirim ke ruang bakar ragam. Mulai dari gasoline diyakni campuran antara bahan rect injection (GDI), fuel stratified injection (FSI) sampai petrol direct injection (PDI). Pabrikan Bosch memperkenalkan teknologi GDI pada 1951. Sampai saat ini teknologi tersebut masih terus dikembangkan. “Mitsubishi mengenalkan GDI sekitar tahun 1990-an. Tapi mobil yang pakai GDI tidak AUTO GAUL masuk lewat kita. Pihak Mitction di inje subishi Motor Company (MMC) Mesin bensin direct 3. 201 pe akhirnya menghentikan GDI di Cou esis Hyundai Gen awal tahun 2000-an,” sebut Boediarto, Department Head MMC Technical Service Deparbakar dan udara setelah throttment, MMC Service Group, tle body. MMC Marketing Division PT KraPada mesin direct injectima Yudha Tiga Berlian Motors, on, bahan bakar langsung diagen pemegang merek (APM) semprotkan injektor tepat di Mitsubishi di Indonesia. ruang bakar. “Proses pembaDi Indonesia, mobil terbaru karan menjadi lebih sempurna yang mengadopsi teknologi ini dan presisi dibanding mesin biadalah All New Mazda2. Selaasa. Efeknya ke tenaga dan kon-

sumsi bahan bakar,” sebut Bonar Pakpahan, Product Planning Expert PT Mazda Motor Indonesia (MMI). Tenaga meningkat sekitar 10-15 persen dan konsumsi bahan bakar menurun di angka yang sama. Karena langsung disemprot ke combustion chamber (ruang bakar), maka injektor itu sendiri harus benar-benar tangguh. Semprotannya harus langsung berupa mist (kabut). Sebab itu pressure injektor bisa mencapai 200 bar bahkan lebih. Bandingkan dengan injektor biasa yang berkisar 2,8-4 bar saja. Karena itu, teknologi ini akan lebih maksimal ketika dikombinasi dengan rasio kompresi yang tinggi. Bensin yang masuk pasti lebih mudah terbakar sempurna.Dengan sistem ini, komputer menghitung dengan sangat presisi jumlah dan waktu semprotan. “Akan dikirim ketika proses kompresi maksimal,” tambah Irwansyah, Section Head KTB. Posisi busi sebagai penghasil api yang berada di atas ruang bakar sehingga proses pembakaran menjadi sangat efektif.(fin/otomotifnet)

Penolak Panas Tanpa Logam SETELAH era teknologi pewarnaan, pemakaian bahan logam, lalu keramik, kini perkembangan kaca film mencapai tahap penggunaan material karbon dalam bentuk partikel nano. Jika biasanya kaca film warna hitam ha-

ISTIMEWA

Kaca film berbahan nano karbon membuat pandangan dari kabin ke luar jadi lebih jernih.

rus menggunakan bahan logam untuk menolak panas, keunggulan karbon bisa menolak panas tanpa logam. Melvin Kristiani, General Manager Sentra Brosis Indojaya, perusahaan pemegang merk kaca film Infinity di Indonesia mengatakan, bahan logam mampu mengganggu signal ponsel dan mengalami korosi atau karat. “Kaca film dengan nano karbon lebih awet, makanya kita berani kasih garansi hingga delapan tahun,” kata Melvin sangat mengenalkan kaca film Infiniti terbaru dengan material nano karbon Black Optic di Jakarta, Jumat (19/12) lalu. Warna alami karbon adalah hitam, karena itu kebanyakan kaca film dengan material ini juga punya warna hitam. Warna gelap hanya terlihat dari luar, namun tidak menghalangi pandangan penumpang dari kabin. Pemandangan tetap jernih, seperti kaca film berbahan keramik. (febri saragih)

Harga Jual Datsun Siap-siap Naik DATSUN bakal mengawali pergantian tahun dengan mengoreksi harga seluruh model VIN (Vehicle Identification Number) 2015. Wakil Presiden Direktur Nissan Motor Indonesia (NMI) Teddy Irawan mengatakan, MPV Go+ Panca ataupun hathback Go yang diproduksi 2015 bakal lebih mahal Rp 2 juta. Menjadi merek terakhir yang menawarkan model kelas LCGC, Datsun punya kelebihan dari sisi harga jual yang masih kompetitif di bawah plafon sesuai regulasi pemerintah. Teddy menambahkan kenaikan itu belum melewati

batas harga jual tertinggi yang diperbolehkan sebelum mendapatkan izin resmi dari pemerintah. Saat ini Datsun GO+ dijual Rp 82,2 – 100,3 juta sedangkan Datsun GO dilego antara Rp 96 juta sampai 99,9 juta. Kenaikan harga tidak sebatas penyesuaian situasi ekonomi dan modal produksi, namun juga meliputi perbaikan layanan menjawab keluhan konsumen. “Sudah ada lapisan anti karatnya, kita tetap mencoba memberikan value for money buat konsumen,” kata Teddy di Serpong, Tangerang Selat-

SPYKER GULUNG TIKAR

WIKI

Spyker C8 Aileron PABRIKAN mobil asal Belanda, Spyker, resmi mengumumkan kebangkrutannya pada Kamis (18/12) lalu. Pengumuman pailit ini dilakukan setelah Spyker gagal mendapatkan dana untuk melanjutkan operasi usai mengajukan perlindungan kepailitan awal bulan ini. Setelah gagal mendapatkan dana buat menyelamatkan perusahaan, manajemen Spyker pun akhirnya memutuskan untuk meenghentikan semua kegiatan operasional. Manajemen sedang mencari jalan tengah, termasuk kemungkinan

akuisisi dengan perusahaan lain. “Tak ada satu pun ambisi yang kita miliki ketika mendirikan Spyker 15 tahun lalu. Tapi, semua sudah lenyap akibat peristiwa hari ini,” kata pendiri dan CEO Spyker, Victor R. Muller dalam sebuah pernyataannya seperti dilansir Leftlanenews, Jumat (19/12). “Saya masih akan terus berusaha untuk membangkitkan kembali Spyker secepat mungkin,” tambah Muller. Ditambahkan, Muller berencana untuk mengeksplorasi kemitraan dengan entitas transportasi lain yang ingin berinvestasi. Ketika Spyker mengajukan perlindungan kebangkrutan, diketahui bahwa penyebab utama masalah keuangan yang dialami perusahaan tersebut adalah upaya untuk menghidupkan kembali merek Saab Automobile. (kps)

TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

Datsun Go Plus

an, Sabtu (20/12) lalu. Selama ini sesuai kebijakan Nissan di Indonesia, tidak ada diskon buat Datsun. “Kita te-

tap berikan tanpa diskon, kalau ada konsumen yang gemar diskon ya kita ga bisa layani,” ungkap Teddy.(kps)

SPECTRE’, REUNIAN 2 MOBIL SPORT SELAIN Aston Martin DB10, film James Bond terbaru berjudul ‘Spectre’ juga akan muncul mobil super lain, yakni Jaguar C-X75. Dua merek ini seolah ”reuni” setelah tampil bersama dalam film Bond yang lain seperti Die Another Day (2002) dan Casino Royale (2006). Bedanya, di film ini kedua merek asal Inggris itu akan tampil saling ‘bermusuhan’. Bond tetap mengendarai DB10, sementara salah satu musuh akan berpacu ;memakai Jaguar C-X75, salah satu supercar yang mempunyai

AMAZONAWS

4 Jaguar-C-X75

wajah futuristik. Situs Indianautosblog (18/12) melansir, kampanye Jaguar dalam film yang disebut ‘Good to be Bad’ akan tetap muncul dalam Spectre. F-Type Coupe yang selalu dikemudikan oleh peran antagonis pada berbagai film action akan digantikan C-X75 meski dalam level yang berbeda. Autocar mengulas bahwa C-X75 dalam film Spectre akan menggunakan mesin 5.000cc supercharger V8, bukan jenis hibrida seperi yang selama ini diisukan. Belum ada konfirmasi dari Jaguar soal simpang siur penggunaan mesin ini. Seberapa pun cerdiknya James Bond, sekali lagi, akan mendapat musuh tangguh yang memanfaatkan kelebihan C-X75 sebagai tunggangan. Film ‘Spectre’ dijadwalkan tayang perdana pada November 2015.(kps)


Magelang Square Seribu Sarung Hilang Tiap Bulan SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

HALAMAN 10

● PT Taman Wisata Candi Borobudur Awasi Pengunjung ● Wisatawan Harus Kembalikan Setelah Turun Candi MAGELANG, TRIBUN - setelah turun candi,” ucap Setiap bulan, manajemen PT Aryono. Aryono mengemukakan, Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB) Magelang berkurangnya jumlah saJawa Tengah kehilangan rung disebabkan karena seribu lembar kain sarung perilaku wisatawan yang batik Borobudur. Kain sa- kerap membawa pulang. rung tersebut biasanya dipa- Menurut Aryono, kain kai wisatawan yang hendak sangat mudah dilipat lalu dimasukkan ke naik ke Candi dalam tas kareBorobudur. Setiap bulan ada na tipis dan be“Setiap bulaporan petugas rukuran sekitar lan ada lapokalau jumlah kain 1 x 1,5 meter. ran petugas “Kalau sudah kalau jumlah sarung berkurang di masukkan tas, kain sarung sekitar 600-1.000 kami tidak tahu berkurang selembar lembar.. Ini sudah apakah wisatakitar 600-1.000 terjadi sejak lama wan membawa lembar. Ini sukain tersebut. Kadah terjadi semi juga tidak jak lama,” kata ARYONO mungkin meKepala Divisi HENDRO M mintanya,” kata Administrasi Kepala Divisi Administrasi Aryono. dan Keuandan Keuangan Unit TWCB, Paket pos gan Unit TWDia menCB, Aryono Hendro Malyanto, Jumat ceritakan pada suatu ketika menerima paket pos berisi (26/12). Aryono mengaku tidak tiga lembar kain sarung babisa mengawasi secara pe- tik Borobudur. Sang penginuh para pengunjung yang rim yang mengaku dari sedang berwisata di candi Jakarta itu bercerita bahwa ia peninggalan raja-raja masa tidak bisa tidur selama tiga hari berturut-turut setelah Dinasti Syailendra itu. Sejauh ini petugas sudah membawa kain sarung dari melakukan peringatan kepa- Borobudur. “Kami tidak tahu pasti da para pengunjung sejak sebelum menggunakan hing- kebenaran cerita wisataga saat turun dari candi agar wan tersebut, tetapi kami mereka mengembalikan kain tiba-tiba pernah mendapat paket yang isinya kain sasarung kepada petugas. “Pengunjung memang rung dan di situ ditulis cerita diwajibkan mengenakan sang pengirim tersebut,” kain sarung saat naik ke kata Aryono terkekeh. Untuk mengantisipasi Candi Borobudur karena sebagai penghormatan can- semakin berkurangnya kain di sebagai tempat ibadah sarung itu beberapa keumat Buddha. Akan tetapi bijakan telah diterapkan, bukan suvenir sehingga misalnya dengan tidak meharus dikembalikan lagi wajibkan pemakaian sa-

ANTARA/ANIS EFIZUDIN

PAD AT - Wisatawan memadati Candi Borobudur di kompleks Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB), Borobudur, Magelang, Jateng, Kamis (25/12). Candi ADA Borobudur merupakan salah satu tujuan favorit wisatawan domestik maupun mancanegara pada libur Natal dan tahun baru seperti saat ini. rung pada saat musim liburan tiba di mana jumlah pengunjung sangat banyak. Selain itu, pengelola juga rutin menyediakan kain sarung baru setiap bulan sebanyak 1.500 lembar. Sa-

Polres Magelang Musnahkan Ribuan Botol Miras

Ciu Dibuang ke Dalam Lubang Dua Meter MAGELANG, TRIBUN - Kepolisian Resor Magelang Kota, Jawa Tengah, memusnahkan ribuan botol berisi minuman keras (miras) berbagai merek. Miras-miras tersebut merupakan hasil operasi penyakit masyarakat di wilayah tersebut. Kapolres Magelang Kota, AKBP Zain Dwi Nugroho, Jumat (26/12), mengatakan minuman keras yang dimusnahkan itu sebanyak 3.864 botol serta jenis ciu dan arak sebanyak 1.030 liter. Minuman keras jenis ciu dimusnahkan dengan cara dituangkan ke dalam sebuah lubang dengan kedalaman sekitar dua meter di depan halaman Asrama Polisi Ganten Kota Magelang. Ia mengatakan minuman keras yang dimusnahkan tersebut merupakan barang bukti hasil operasi penyakit masyarakat yang dilaksanakan selama tahun 2014. Kapolres menuturkan, Kota Magelang yang berada di daerah lintasan antarkota merupakan daerah yang menjadi salah satu jalur sekaligus tujuan untuk pengiriman barang haram tersebut “Ada beberapa daerah lain yang menjadi tujuan dari pengiriman minuman keras ini, seperti Wonosobo, Purworejo, dan Magelang ini menjadi jalur sekaligus penerima,” katanya. Menurut dia, konsumen minuman keras yang beredar di Kota Magelang didominasi oleh anakanak usia produktif, terutama mereka yang masih berstatus pelajar. Ia mengatakan dengan pemusnahan minuman keras ini diharapkan angka kriminalitas dan tindakan maksiat di wilayah hukum Kota Magelang berkurang, karena

ditengarai beberapa faktor penyebab terjadinya tindakan kriminalitas tersebut, antara lain bersumber dari mengkonsumsi minuman keras. “Berdasarkan hasil analisa, para pelaku tindak pidana korupsi kebanyakan mengonsumsi minuman keras. Adanya operasi rutin, jumlah peredaran minuman keras bisa turun dan angka kriminalitas juga turun,” katanya. Ia mengatakan pemusnahan minuman keras tersebut sengaja tidak menggunakan cara dengan digilas menggunakan stoomwalls, melainkan

dengan cara dituangkan ke dalam lubang tanah kemudian ditimbun. “Hal ini dilakukan untuk menghindari penyalahgunaan air minuman keras yang mengalir untuk diambil oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab. Ia berharap aparat penegak hukum, yakni kejaksaan dan pengadilan negeri yang memutus kasus penyalahgunaan minuman keras memberikan hukuman maksimal yakni denda Rp5 juta bagi para pengedar dan penjual minuman keras. (ant)

rung-sarung tersebut diambil dari para perajin kain batik di sekitar Borobudur. Adapun selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2015, Kepolisian Resor Magelang, Jawa Tengah, men-

dirikan pos keamanan di kawasan Candi Borobudur. Kapolres Magelang AKBP Rifky mengatakan selain itu kepolisian juga mendirikan dua pos keamanan di Kecamatan Muntilan,

yang merupakan perbatasan antara Magelang dan Yogyakarta dan di Pertigaan Armada di perbatasan Kabupaten Magelang dengan Kota Magelang. Ia mengatakan Candi Boro-

budur merupakan objek vital yang menjadi prioritas dalam pengamanan, apalagi pada musim liburan ini banyak pengunjung yang berwisata ke Candi Buddha terbesar di dunia tersebut.(ant)

Winarsih Resah Banyak Uang Palsu Beredar TEMANGGUNG, TRIBUN - Peredaran uang palsu di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, terus terjadi sehingga membuat masyarakat resah. Sebab hingga Jumat (26/12), menurut pedagang, pelakunya belum ditangkap polisi. Winarsih, pedagang di Pasar Kliwon Rejo Amertani Temanggung, mengatakan bahwa maraknya peredaran uang palsu di Temanggung sebenarnya sudah terjadi pada masa panen tembakau (Agustus 2014). Namun, hingga saat ini terus terjadi sehingga masyarakat me-

rasa dirugikan. “Kalau uang palsu makin banyak yang beredar, kami rugi sebab uang itu tidak bisa dibelanjakan lagi, sementara kami harus menanggung pengeluaran untuk barang dagangan,” katanya, Jumat (26/12). Suyanto, warga Parakan Temanggung mengatakan bahwa peredaran uang palsu belakangan tidak hanya di wilayah kota saja, tetapi juga di Kecamatan Ngadirejo, Kedu, Parakan, Kaloran. Jenis pecahannya uang kertas Rp20.000, Rp50.000, dan Rp100.000.

Menurut dia, biasanya masyarakat tidak menyadari kalau mendapat uang palsu dari kembalian berbelanja. Mereka baru tahu jika uang itu palsu ketika akan dibelanjakan di tokotoko besar yang memiliki alat pendeteksi uang palsu berupa sinar ultraviolet. “Saat panen tembakau dan Lebaran mesti merebak uang palsu di Temanggung. Artinya, memang sudah sengaja diedarkan sebab masamasa itu perputaran uang di Temanggung sedang tinggitingginya, banyak masyarakat berbelanja. Namun, polisi

belum berhasil menangkap pelaku pembuat atau pengedarnya,” katanya. Nasikun, pedagang kaki lima, mengaku pernah mendapat uang palsu pecahan Rp50.000. Dia tidak menyadari jika uang dari konsumen itu palsu sebab saat konsumen membayar jual beli dalam keadaan ramai sehingga dia tidak sempat mengeceknya. “Kami masyarakat kecil meminta polisi bertindak cepat dan jangan terlalu lamban agar kami tidak semakin dirugikan. Tangkap pelaku pengedar dan pembuat uang palsu,” katanya.(ant)


tribun buffer 11

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

ISIS Ancam

ANTARA FOTO/WIDODO S JUSUF

SIA GA G AMALAMA - Suasana Gunung Gamalama dilihat dari salah satu sudut Kota Ternate SIAG GAMALAMA di Maluku Utara, Jumat (26/12). Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menetapkan status Gunung Gamalama pada level III atau siaga sejak Kamis (171/2) lalu.

Valentino Rossi Pembalap Terbaik 2014 PEMBALAP berjuluk “The Doctor”, Valentino Rossi, terpilih sebagai pembalap terbaik berdasarkan hasil survei penggemar di seluruh dunia. Performa Rossi dinilai paling hebat meski ia kalah bersaing dengan Marc Marquez dalam perebutan juara dunia MotoGP tahun ini. Berdasarkan survei yang dilakukan Crash.net dengan melibatkan lebih dari 50 ribu sampel, Rossi yang merupakan pebalap Movistar Yamaha mendapatkan skor tertinggi yaitu 9,3 sehingga ia berhasil menempati ranking satu. Survei ini dilakukan rutin tiap akhir tahun. Nilai Rossi pada tahun ini berhasil melampaui skor juara dunia MotoGP 2014, Marc Marquez yang mendapatkan skor 9,0. Padahal pada akhir tahun 2013, Marquez adalah pembalap yang mendapat nilai terbesar sedangkan Rossi pada 2013 menempati peringkat kedua. Menjadi juara dunia untuk yang Kedua kali pada 2014 tidak otomatis menjadikan Marquez sebagai pebalap terbaik pilihan penggemar. Pemilihan pembalap terbaik dilakukan berdasarkan penilaian penggemar dengan memperhatikan beberapa faktor. Tidak hanya faktor hasil akhir di klasemen pembalap, survei juga mempertimbangkan faktor pendukung lain yang penting untuk menilai performa sesungguhnya dari seorang pembalap.

Beberapa pebalap memiliki kemampuan balap yang bagus namun sayang, mereka kurang didukung dengan performa motor balap yang dipakai. Sebaliknya, ada pebalap yang dinilai punya performa biasa saja tapi berhasil menempati peringkat atas di klasemen karena didukung dengan kualitas motor balap yang cepat dan kuat. Sehingga dalam survei ini memperhatikan faktor mesin atau motor balap yang dipakai, performa dia dibandingkan dengan rekan setim yang memakai motor yang sama, gaya membalap, pengalaman, dan juga kondisi fisik pembalap. Jorge Lorenzo yang menempati peringkat ketiga di klasemen akhirm hanya mendapat skor 6,7. Sehingga berdasarkan penilaian penggemar, dia menempati peringkat keenam. Pembalap yang menempati peringkat ketiga berdasarkan pilihan penggemar adalah pembalap Ducati asal Italia, Andrea Dovizioso, dengan skor 7,0. Dua pembalap yang menempati posisi empat dan lima masing-masing pembalap NBM Forward, Aleix Espargaro (skor 6,9), dan pembalap Pramac Ducati, Andrea Iannone (skor 6,8). Sedangkan rekan setim Marquez di Repsol Honda, Dani Pedrosa, yang menempati peringkat empat di klasemen akhir hanya mendapatkan angka 6,2. (tribunnews/mba)

Lampu APILL

Sambungan Hal. 1

abadikan oleh akun Atok Sinaga sekitar pukul 10.30 ke dalam Facebook, ke Grup Komunitas Info Cegatan Jogja (ICJ). Foto yang diposting Atok menunjukkan motor Yamaha Mio merah ringsek di bagian roda. Kasatlantas Polres Bantul, AKP Endar Isniyanto, ketika dihubungi Tribun Jogja menceritakan kronologi kecelakaan tersebut. ia menyebutkan, truk dump dari arah timur melaju di perempatan karena lampu Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) mati, sementara motor Yamaha Mio dari arah selatan juga melaju karena APILL sudah menunjukkan lampu hijau sehingga terjadi tabrakan. Pengendara motor Mio merah itu adalah anggota Polsek Sanden, Aiptu Wiyono. Dia

mengalami cedera sobek di mulut dan patah tangan kanan. Adapun pengendara truk tidak mengalami cedera, dan dimintai keterangan di Polres Bantul. Truk dan motor diamankan di Mapolres. Mengenai lampu APILL yang mati, AKP Endar mengatakan, sebenarnya pihaknya sudah pernah melaporkan kerusakan tersebut kepada pihak yang berwenang yaitu Dishub. “Bukan hanya di situ (perempatan Palbapang, Red), kalau anggota menemukan kerusakan APILL di mana saja pasti langsung kita laporkan,” kata Endar. Ia mengimbau masyarakat untuk selalu waspada di setiap persimpangan jalan, walaupun APILL sedang hijau. Apalagi yang tidak menyala maupun tidak ada APILL-nya. (khr)

Chelsea Amankan poin dari 18 pertandingan. Mereka untuk sementara unggul enam poin atas Manchester City yang berada di urutan kedua. West Ham masih di posisi keempat dengan 31 poin. Chelsea mendapatkan peluang emas pada menit keempat melalui aksi Oscar. Menerima umpan silang dari Willian, Oscar sebenarnya punya ruang tembak cukup terbuka di kotak penalti. Tetapi, sepakannya dari jarak dekat masih melambung. Chelsea, yang terus menggempur West Ham, kembali mengancam pada menit ke10. Terry mengirimkan umpan lambung ke kotak penalti yang diteruskan Gary Cahill dengan sundulan. Akan tetapi, sundulan Cahill tak mengarah ke sasaran. Pada menit ke-21, Chelsea punya kesempatan bagus untuk unggul. Tetapi, Adrian menunjukkan refleks yang sangat baik untuk mementahkan tendangan keras Cahill. Tendangan bebas Cesc Fabregas delapan menit kemudian dengan mudah ditangkap oleh Adrian. Adrian juga berada di posisi yang tepat untuk menepis tembakan Willian. Gol yang dicari Chelsea

Sambungan Hal. 1

akhirnya datang pada menit ke-31. Dari situasi tendangan sudut, Costa melompat tinggi untuk menyundul bola. Terry yang tak terkawal di mulut gawang dengan mudah menyontek si kulit bundar untuk membawa timnya memimpin 1-0. Berselang tiga menit, Nemanja Matic nyaris menggandakan keunggulan tim tuan rumah. Tapi, tembakan terukurnya dari luar kotak penalti ditepis Adrian. Memasuki menit ke-42, usaha Costa belum berbuah gol tambahan untuk Chelsea. Tendangannya meneruskan operan Branislav Ivanovic melambung tinggi. Klaim penalti Di injury time babak pertama, kubu Chelsea mengajukan klaim penalti setelah Ivanovic terjatuh seusai terlibat kontak dengan Carroll. Tetapi, wasit tak menunjuk titik putih. Carroll dan Ivanovic sempat bersitegang setelah insiden tersebut. West Ham tampil lebih ofensif pada awal babak kedua. Hal ini membuat Chelsea punya ruang yang lebih terbuka untuk menyerang. Mereka punya kans pada menit ke-52 melalui tembakan Hazard, tapi Adrian membuat penye-

Berobsesi Mendunia “Mungkin sebelum (usia) 25 tahun aku mau dapat award, ya. Kalo bisa ya award internasional,” katanya, di Jakarta, Jumat (26/12/2014) Kimberly mengaku fokus di dunia seni peran. Aktris berdarah Minang-Makassar-Inggris ini berharap bisa seperti Marry Riana, yang berhasil

Sambungan Hal. 1 meraih mimpi pada usia 25 tahun dengan meraih satu juta dollar Amerika Serikat. “Mungkin nggak tinggi-tinggi amat selevel seperti Marry ya, karena uang sejuta dollar kan gede juga. Tapi kalau bisa ya sukses dalam karier,” katanya. (tribunnews.com)

Termasuk Tindakan pemerintah maupun petugas keamanan. Beberapa kepentingan ada dibalik aksi teror pembacokan tersebut. Ada beberapa kelompok ingin menunjukan kekuatan dan eksistensi mereka dengan aksi tersebut; ada pula kelompok yang sengaja ingin mengganggu stabilitas keamanan Yogyakarta. Dengan aksi pembacokan yang terus- menerus terjadi, mereka ingin memberikan citra bahwa pemerintah dan pim-

lamatan gemilang untuk menghindarkan gawangnya dari kebobolan. Beberapa saat kemudian, tendangan bebas Willian masih melayang di atas mistar. Chelsea benar-benar unggul 2-0 pada menit ke62 lewat gol Costa. Setelah menerima umpan dari Hazard, Costa mengelabui tiga pemain lawan di kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kiri mematikan. Adrian tak kuasa mencegah bola menembus gawangnya. Tendangan bebas Oscar pada menit ke-67 memaksa Adrian terbang untuk menepis bola keluar lapangan. Dari sepak pojok, Chelsea mendapatkan peluang lainnya. Namun, usaha Matic dari jarak dekat digagalkan Adrian. West Ham nyaris memperkecil ketertinggalan pada menit ke-87. Tapi, sundulan Morgan Amalfitano meneruskan umpan Song masih sedikit melebar. Beberapa saat kemudian, Amalfitano mampu melewati Cahill dan Terry di kotak penalti Chelsea, namun penyelesaiannya digagalkan tiang gawang. Hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea tak berubah. (kps/dtc)

pinannya lemah. Sebagai bentuk teror terhadap rasa aman, biasanya pembacokan akan marak terjadi bersamaan dengan momen tertentu, seperti hari besar keagamaan dan aktivitas politik semisal Pemilu. Tindakan teror berupa pembacokan tersebut bisa ditangkal jika pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat, menjalin kerja sama untuk menjaga keamanan.

Sambungan Hal. 1 Selain itu, masyarakat jangan mudah terpengaruh dengan berita pembacokan, karena dengan terpengaruhnya masyarakat, para pelaku teror merasa berhasil dengan apa yang telah diperbuatnya. Tetapi aparat keamanan dan pemerintah juga harus berupaya lebih keras untuk menangkap pelaku teror untuk memberikan rasa aman dan kepastian kepada masyarakat. (mim)

provokasi ISIS melalui viideo yang diunggah di YouTube. Kepala Satuan Koordinasi Nasional (Satkornas) Banser Pengurus Pusat GP Ansor, Alfa Isnaeni, mengatakan, tantangan yang disampaikan ISIS ke Banser jangan diartikan secara fisik melainkan tentang bagaimana konsep dan mengelola sebuah negara. Ketika ISIS yang berkembang di Irak dan Syiria mengusung daulah Islamiyah, konsep tersebut jelas tidak cocok jika diterapkan di Indonesia yang Pancasilais. “Makanya, siapapun yang ada di Indonesia harus taat pada aturan di sini. Indonesia tidak mungkin dikelola dengan daulah Islamiyah,” ujarnya, kepada Surya (grup Tribun Jogja), Jumat (26/ 12) malam. “Khusus provokasi ISIS, kami juga akan berkoordinasi dengan Panglima TNI Jenderal Moeldoko dan Kapolri Jenderal Sutarman, yang juga ikut ditantang oleh mereka (ISIS),” imbuh Alfa. Sedangkan Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor, Nusron Wahid, dalam per-

Sambungan Hal. 1

nyataannya kepada jurnalis mengaku geram dengan ancaman yang dikeluarkan kelompok islam garis keras ISIS. Ia tak akan ragu mengerahkan kekuatan Ansor untuk melawan kelompok tersebut bila mereka mengganggu kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “Bagi Ansor dan NU, NKRI dan Islam rahmatan lil alamin adalah harga mati, tidak bosa ditawar-tawar. Kalau untuk NKRI kita nyatakan perang juga enggak apaapa,” tegas Nusron, Jumat. Dalam menyebarkan ajarannya, Nusron mengatakan, kelompok ISIS mengusung gagasan Khilafah Islamiyah. Menurut dia, gagasan tersebut tak boleh dikembangkan di belahan dunia manapun. Selain itu, ia menambahkan, tantangan yang diberikan oleh mereka mengindikasikan bahwa mereka ingin mengembangkan paham tersebut di Tanah Air. “Statemen tantangan itu, menandakan Indonesia akan dijadikan daerah tujuan khilafah. Kita jangan sampai keco-

longan,” katanya.

Khawatir Sedangkan Komisaris Besar Agus Rianto menambahkan, kepolisian sudah melakukan langkah internal dalam meningkatkan kewaspadaan. Langkah internal tersebut, misalnya, menginstruksikan anggota Polri yang bertugas di lapangan untuk meningkatkan kewaspadaan dan lebih aktif dalam mengawasi lingkungan. Agus sendiri mengatakan ada perasaan khawatir terhadap ancaman ISIS tersebut, namun kekhawatiran itu bukan dalam artian Kepolisian gentar terhadap ISIS. “Ya khawatir tentunya untuk meningkatkan kewaspadaan kita,” ucap Agus. Dia juga mengatakan, kepolisian akan menelusuri siapa pembuat video tersebut. Dia meminta peran serta masyarakat untuk melaporkan kepada Polri apabila menemukan hal-hal yang bisa mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. Mengenai sosok Salim Mubarok Attammimi dalam

Menteri Susi Indroyono Soesilo sebagai Menko Maritim. Keduanya didukung oleh Retno LP Marsudi sebagai Menteri Luar Negeri, Jenderal (Purn) Ryamizard Ryacudu sebagai Menteri Pertahanan, dan mantan KSAL, Tedjo Edhy Purdijatno, sebagai Menkopolhukam. Penunjukan Susi sebagai menteri menuai kontroversi. Sebagian kalangan mencibir latar pendidikan Susi, yang tidak tamat SMA, sebagian lainnya mengolok-olok gaya Susi yang “tomboi”, antara lain karena merokok dan bertato. Seiring perjalanan waktu, semakin banyak orang yang angkat topi atas sepak terjang Susi. Jokowi juga menguatkan persenjataan dan personel TNI AL dan AU, serta Polisi Perairan. Langkah lainnya adalah meresmikan perubahan Badan Koordinasi Keamanan Laut (Bakorkamla) menjadi Badan Keamanan Laut (Bakamla). Pada kesempatan berikutnya, di ajang Konferensi Tingkat Tinggi APEC di Tiongkok, ASEAN di Myanmar dan Korea Selatan, serta KTT G20 di Australia, Jokowi juga menegaskan visi maritimnya. Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman adalah kementerian yang

Sambungan Hal. 1

dibentuk oleh pemerintahan Jokowi-JK. Penunjukan Indroyono tak diimbangi penyediaan kantor dan sarana penunjang lainnya. Namun Indroyono tak berkecil hati. Dia segera mengkoordinir empat kementerian di bawahnya. Prioritas lain Indroyono adalah pembangunan tol laut dan ikut memantau perairan Indonesia melalui udara. Adapun Susi, yang merintis karier dari pedagang ikan bermodalkan uang Rp 750 ribu hingga kini menjadi pengusaha besar di bidang perikanan, memberikan warna berbeda di Kementerian Kelautan Perikanan (KKP) maupun di Kabinet Kerja. Sejak dibentuk tahun 2000, KKP lebih banyak bergiat di kampanye makan ikan. Sementara kebijakan untuk mengatasi pencurian ikan, sepertinya mati angin. Berbeda Susi melakukan pendekatan berbeda. Tak lama setelah dilantik sebagai menteri, Susi mengedepankan program memerangi pencuri ikan ketimbang kampanye konsumsi ikan di dalam negeri. Sesuai intruksi presiden, Susi menggandeng TNI AL untuk menegakkan sanksi bagi kapal asing yang dipakai untuk mencuri ikan di perairan Nusantara.

Sanksi tegas itu adalah bakar atau tenggelamkan. “Kalau azas penangkapan ikan tidak dipatuhi, kami akan perang melawan illegal dan unreported fishing. Kami tidak bisa lagi melihat laut kami dijarah, dikeruk, dan diambil semena-mena,” kata Susi di hadapan Dubes Amerika Serikat dan Australia di kantornya, 2 Desember 2014. Di samping itu, Susi juga perlahan membenahi birokrasi untuk nelayan kecil di tanah air dan memperkuat peran penyuluh perikanan sebagai konsultan, penasehat, serta pendamping masyarakat dalam mengembangkan usaha di bidang kelautan dan perikanan. Kebijakan Menteri Susi soal moratorium atau penghentian sementara izin kapal besar penangkap ikan dan larangan transhipment, berdampak kepada pasokan ikan di dalam negeri. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, ikan segar menyumbang deflasi untuk November 2014. Andilnya mencapai 0,02 persen dengan penurunan harga sebesar 3,7 persen. Hal ini karena pasokan ikan di dalam negeri makin banyak pascakebijakan tersebut. Kebijakan lainnya adalah membuka data kapalkapal ikan di internet se-

Pangkal Leher penyelidikan terkait motif pelaku melakukan aksinya,” ujar Kepala Unit Reskrim Polsek Ngemplak, Ipda Dwi Daryanto, saat ditemui Tribun di Mapolsek Ngemplak, Jumat. Sebelumnya diberitakan Tribun, Nurohman Aji Kuncoro (21), mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) jurusan Etnomusikologi, menjadi korban penyabetan pedang oleh orang tak dikenal, Selasa (23/12) pukul 01.00, di kawasan Tembi, Bantul. Ia mengalami tiga luka sabetan di tangan kanan dan harus mendapat beberapa jahitan di RSUD Panembahan Senopati Bantul. (Tribun, Rabu, 24/12). Tiga hari sebelumnya, Sabtu (20/12) pukul 12.00 atau saat siang bolong, terjadi pembacokan yang menewaskan Toni Eko Saputra, 22, warga Ngayang, Sitimulyo, Piyungan, Bantul. Ia tewas dalam perjalanan menuju rumah sakit karena kehabisan darah. Korban ditemukan dalam kondisi terkapar bersimbah darah di jalan, setelah kepalanya dicelurit. Beberapa warga sempat hendak mengejar pelaku, namun kemudian tak berani karena pelaku mengacungkan pistol. Melintas Adapun kasus terbaru kemarin, korban diserang saat melintas di Jalan Candi Gebang, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Kamis (25/12). Ia tewas setelah terkena sabetan benda tajam pada pangkal lehernya. Keterangan yang dihimpun Tribun Jogja, kejadian

video itu, hasil penelusuran Surya menemukan data bahwa ia dilahirkan di Pasuruan, tepatnya di Jalan Irian Jaya, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Panggung, Kota Pasuruan. Tiga tahun lalu, Salim menetap di Malang bersama dua istri dan tujuh anaknya. Dari keterangan keluarga, Surya mengetahui bahwa Salim ikut bertempur di Iraq dan Syiria sekitar empat tahun silam. Itu dilakoni Salim dengan sesekali kembali ke Tanah Air. Sebelum Lebaran lalu, dia akhirnya memboyong seluruh keluarganya menetap di Syiria dan bergabung dengan ISIS. Informasi lain, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenfominfo) telah bertindak untuk menutup situs-situs yang terkait ISIS. Termasuk video yang mengancam Panglima TNI, Polri, dan Banser. “Sudah ditangani, sudah diblokir,” kata Menteri Kominfo Rudiantara, di selasela acara peringatan ’10 Tahun Tsunami Aceh’ di Banda Aceh, (kompas.com/tribunnews.com)

bermula tatkala sekitar pukul 22.00, korban yang bernama Nailul Mazda Azzajid Ahmad (18) warga Purwodadi, Purwoasri, Kediri, Jawa Timur, dan rekannya, Wahyu Eko Raharjo (18) warga Sugihwaras, Kali Tengah, Lamongan, Jatim, berboncengan menggunakan motor Vario Nopol S 6786 LE milik Nailul. Dua pemuda asal Jatim itu adalah santri Ponpes Sunan Panandaran, Ngaglik, Sleman, Sesampainya di Jalan Candi Gebang, tepatnya di depan Perum Candi Gebang Permai, keduanya yang melaju dari arah barat, berpapasan dengan dua orang berboncengan motor dari arah sebaliknya. Tiba-tiba, pengendara motor tak dikenal itu memepet kendaraan korban, dan menyabetkan samurai ke arah korban. Refleks, korban mengerem kendaraannya untuk menghindar. Sementara, dua pengendara tak dikenal itu melarikan diri ke arah timur. Selang beberapa saat kemudian, korban tiba-tiba ambruk bersimbah darah, yang keluar dari pangkal lehernya. Mengetahui rekannya terluka, Wahyu berteriak meminta tolong kepada warga sekitar. “Saat mendengar suara rem sepeda motor dan disusul teriakan orang minta tolong, awalnya saya kira ada kecelakaan. Ketika saya lihat, ada orang yang terkapar di tengah jalan dan banyak darahnya,” ujar Mujimin (51), ketua RW 44 Dusun Jetis, Wedomartani. Namun, belum sempat

hingga semua orang tahu kapal bodong atau resmi, penanganan illegal fishing, dan kewajiban pemasangan Vessel Monitoring System selama 24 jam. Alutsista Penguatan keamanan maritim juga menjadi fokus Kementerian Pertahanan. Guna memantapkan pertahanan laut Indonesia yang luas, Menhan Ryamizard Ryacudu akan melengkapi persenjataan yang canggih dan modern. Dia juga berjanji meningkatkan alutsista hingga 90 persen. Salah satu yang direalisasikan pihaknya yakni pengadaan tiga unit kapal selam dari galangan kapal Korea Selatan, Daewoo Shipbuilding Marine Enginerering (DSME). Tiga kapal selam ini akan segera melengkapi armada tempur TNI Angkatan Laut. Di sisi lain, Ryamizard mendeskripsikan negara ini adalah negara kepulauan yang memiliki banyak celah masuk perairan. Sehingga perlu pengarahan instrumen pertahanan negara mengamankan celah-celah itu. Dia menuturkan, dalam hal menjaga pertahanan negara, institusinya juga menggandeng sejumlah lembaga untuk program bela negara secara nasional.. (tribunnews/edf)

Sambungan Hal. 1

warga memberikan pertolongan, korban sudah mengembuskan napas terakhir. Menurut Mujimin, tidak banyak warga yang mengetahui peristiwa di depan rumahnya itu. Sebab, sudah larut malam, sehingga jalanan lengang. “Memang (kalau malam) biasanya sepi dari aktivitas warga. Kendaraan juga sudah jarang yang melintas,” paparnya. Tak berselang lama, petugas Polsek Ngemplak datang ke tempat kejadian perkara (TKP). Jasad korban kemudian dibawa ke RSUP Dr Sardjito untuk dimintakan visum. Belakangan dikethui korban diketahui merupakan santri di salah satu pondok pesantren di Ngaglik. Kepala Unit Reskrim Polsek Ngemplak, Ipda Dwi Daryanto, saat dimintai konfirmasi mengatakan, saat ini petugas masih melakukan penyelidikan. Mengutip keterangan rekan korban, keduanya merasa tidak memiliki musuh dan tidak mengenali pelaku yang berjumlah dua orang itu. Pihaknya mendapatkan informasi bahwa kejadian serupa juga terjadi di Krapyak, Wedomartani. Korban saat ini masih dirawat intensif di RS Bethesda Yogyakarta. “Kami belum bisa mendapatkan keterangan dari korban (di RS Bethesda) karena masih dalam perawatan medis. Namun dari informasi, pelaku memiliki ciri-ciri yang sama. Tapi untuk memastikannya, kami masih menunggu keterangan korban,” kata dia.

Dengan adanya kejadian tersebut, pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak resah dan tetap menjalankan aktifitas seperti biasanya. Pihaknya juga menghimbau masyarakat tidak mempercayai dan menyebarkan informasi yang tidak jelas sumbernya terutama yang berkaitan peristiwa tersebut. “Patroli rutin kami lakukan, masyarakat kami minta tenang. Kasus ini sedang ditangani oleh petugas,” ujarnya. Tujuh saksi Sedangkan Kapolsek Piyungan, Kompol Sudharsono, yang dimintai konfirmasi tentang perkembangan kasus pembacokan yang menyebabkan tewas Toni Eko Saputra mengatakan masih belum mengetahui tersangka pembunuuh Toni. Polisi telah memeriksa tujuh saksi tetapi belum menemukan titik terang. Menurut Kompol Sudharsono, tujuh saksi itu merupakan warga sekitar yang diperkirakan mengetahui kejadian pada Sabtu (20/12) tersebut. “Kami masih pendalaman. Masih pemeriksaan saksi-saksi,” katanya, Jumat (26/12). Ia belum berani memperkirakan apakah pelaku pembacokan Toni merupakan anggota geng ataupun yang lain. Sebab, semua harus berdasarkan fakta dan keterangan saksi yang jelas. “Saya engga bisa kirakira untuk tindakan seperti itu. Kami mendasari keterangan para saksi,” tambahnya. (ang/say)


HALAMAN

HARIAN PAGI

12

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014 5 RABIUL AWAL 1436 NO 1340/TAHUN 4

The Best Of Java

Newspaper IPMA2013

RP 2.000

SPIRIT BARU DIY-JATENG

LANGGANAN RP 55.000 SMS 0274-7122000, 0274-557687 EXT 219

Jokowi: Saya Merasa Malu ● Ditanya Presiden Vietnam Kapan Impor Beras Lagi ANTARA

PUISI TSUNAMI A CEH - Sastrawan TaufIk Ismail membacakan puisi berjudul Tsunami ACEH Aceh pada peringatan 10 tahun tsunami di lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Jumat (26/12).

10 Tahun Tragedi Tsunami

JK Perintahkan Tembak Gembok “AST AGFIRULLAH “ASTAGFIRULLAH AGFIRULLAH, astagfirullah,” kata Jusuf Kalla berkali-kali pada 26 Desember 2004 ketika mendengar kabar dari Sofyan Djalil, Menteri Komunikasi dan Informatika ketika itu, yang mengabarkan jumlah korban jiwa akibat tsunami Aceh mencapai ribuan orang. Sepuluh tahun yang lalu, Kalla selaku Wakil Presiden memimpin operasi tanggap darurat sekaligus rehabilitasi Aceh pasca tsunami. Korban jiwa akibat tsunami Aceh pada 2004 diperkirakan mencapai 160.000 jiwa. Kisah Kalla dalam mengatasi korban tsunami Aceh kembali diceritakan penulis Fenty Effendy dalam karyanya yang berjudul “Ombak Perdamaian” terbitan Kompas Penerbit Buku. Malam harinya, Kalla langsung memimpin rapat darurat. Ketika itu, tulis Fenty, persediaan obat-obatan hanya sekitar delapan ton. Sementara, dengan jumlah korban jiwa yang mencapai ribuan orang, menurut laporan Sofyan, pemerintah membutuhkan stok 12 ton obat-obatan untuk disalurkan. “Saya tidak mau tahu bagaimana caranya, malam ini kumpulkan semua obat yang ada di Jakarta untuk segera angkat ke sana dengan Hercules yang telah

disiapkan Panglima TNI. Harus berangkat pukul lima pagi,” kata Kalla. Seorang perwakilan Kementerian Kesehatan tak langsung mengiyakan perintah Kalla. “Tapi kan sudah tengah malam Pak, semua gudang dan tempat penyimpanan barang sudah terkunci dan pemegang kuncinya kami tidak tahu di mana,” kata perwakilan Kementerian Kesehatan itu. “Plok!” suara meja ditepuk Kalla. Ia geram dan tak habis pikir dengan jawaban perwakilan Kementerian Kesehatan tersebut. Pria yang akrab disapa JK ini lalu memerintahkan pihak Kementerian Kesehatan untuk mencari cara apa pun membuka gembok gudang obat-obatan. “Tak usah cari yang pegang kunci gembok, ambil pistol, tembak gembok itu. Tidak ada lagi aturan tentang tata cara membuka gudang sekarang ini, yang ada hanyalah kerja untuk selamatkan yang masih hidup,” kata Kalla. Mendekati pukul 22.30 WIB, 26 Desember 10 tahun lalu, Kalla membubarkan rapat. Subuh keesokan harinya, Kalla terbang ke Aceh dengan membawa obat-obatan dan uang tunai Rp 6 miliar dalam peti. (kompas.com)

JAKARTA, TRIBUN - Presiden Joko Widodo mengaku malu usai bertemu Presiden Vietnam Truong Tan Sang saat mengikuti acara APEC di Beijing, Tiongkok. Sebabnya, Jokowi ditanya Tan Sang perihal rencana Indonesia mengimpor beras asal Vietnam. “Saya malu saat ketemu presiden Vietnam satu bulan lalu. Baru ketemu dia, ditanya apa coba? Presiden Jokowi, beli beras dari saya lagi kapan? Coba, malu ndak?” kata Jokowi di hadapan para petani kecamatan Bojong Jaya, Subang, Jawa Barat, Jumat (26/12). Menurutnya, harga dirinya dilukai saat itu. Apalagi, Indonesia merupakan negara agraris. Sepatutnya selaku negara agraris, Indonesia bisa berdaulat di sektor pangan. “Kita tidak mau negara kita impor beras lagi dari luar!” ucap dia. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan, Indonesia selama ini mengimpor beras lantaran tidak ada pembenahan di sektor irigasi. Selama 15 tahun, pemerintah Indonesia tak pernah membangun waduk baru. “Insya Allah dengan perbaikan irigasi, pembangunan

Bar u ketemu dia, Baru ditanya apa coba? Presiden Jokowi, beli beras dari saya lagi kapan? Coba, malu ndak? JOKO WIDODO Presiden RI waduk, target saya ke Mentan, tiga tahun harus bisa swasembada. Tadi saya dibisiki Pak Mentan, katanya sebelum tiga tahun bisa,” ucap dia. Selain irigasi, Jokowi juga mengungkapkan pemerintah akan menghilangkan subsidi pupuk. Sebagai gantinya, pemerintah akan memberi suntikan dana kepada Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk bisa membeli gabah dari petani dengan harga tinggi. “Ini sedang disiapkan semuanya, jadi sabar, karena saya baru dua bulan jadi presiden loh,” ucap Jokowi. Jokowi blusukan di Subang, Jawa Barat, Jumat (26/ 12). Ia meninjau sektor pertanian. Sebelum ke Bojong Jaya, Jokowi memberi penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara Pangan. Jokowi selaku Ketua

Mobil Tabrakan Uang Jutaan Dolar Berceceran POLISI Hong Kong meminta masyarakat untuk mengembalikan jutaan dolar yang didapat setelah sebuah kendaraan yang membawa uang 68 juta dollar AS atau Rp 843 miliar mengalami kecelakaan di jalan. Sekitar 4,5 juta dollar AS atau Rp55 miliar uang kertas ber tebaran setelah peristiwa tersebut, yang terjadi pada pekan ini. Para saksi mata mengatakan puluhan orang segera mengantongi uang sebelum polisi bersenjata tiba untuk

mengamankan tempat kejadian. Sekitar Rp 3,2 miliar berhasil dikumpulkan kembali dan polisi memperingatkan pihak-pihak yang tidak mengembalikan uang tersebut akan dipandang melakukan “sebuah kejahatan serius”. Peristiwa ini terjadi saat makan siang di salah satu jalan paling sibuk Hong Kong di daerah Wan Chai. Kecelakaan menciptakan kekacauan besar saat penduduk keluar dari kendaraan dan memunguti uang yang tercecer tersebut.

Uang ker tas tersebut terlihat bertebaran tetapi saksi mata juga melaporkan adanya tumpukan uang kertas dengan nominal 500 dollar Hong Kong dalam bungkus plastik. Seorang saksi mata mengatakan kepada koran South China Morning Post bahwa dirinya melihat seorang “wanita Hong Kong yang terlihat seperti orang biasa” mengambil paling tidak 10 bungkus uang sebelum meninggalkan tempat kejadian. (kompas.com)

SCMP

BERCECERAN - Uang berceceran di jalan setelah mobil tabrakan.

Dewan Ketahanan Pangan menyerahkan penghargaan tersebut kepada delapan gubernur yang dinilai sukses sebagai pembina ketahanan pangan. Mereka adalah Ahmad Heryawan dari Jawa Barat, M. Zainul Majdi (Nusa Tenggara Barat), Irwan Prayitno (Sumatera Barat), Sinyo Harry Sarundajang (Sulawesi Utara), Anwar Adnan Saleh (Sulawesi Barat), Cornelis M.H. (Kalimantan Barat), Soekarwo (Jawa Timur), dan Hasan Basri Agus (Jambi). Selain itu, ada sepuluh bupati dan wali kota serta sepuluh kepala desa dari seluruh Indonesia yang mendapat penghargaan ini. Di luar kategori pembina, penghargaan itu juga diberikan untuk pelopor ketahanan pangan, pemangku ketahanan pangan, pelaku ketahanan pangan, dan pela-

yanan ketahanan pangan. Bantu Traktor Berada di Subang, Jokowi membagikan seribu traktor ke seluruh petani di Provinsi Jawa Barat. Pembagian traktor dilakukan di Kecamatan Compreng, Subang. Jokowi mengatakan pembagian traktor ini bukan tanpa maksud. Jokowi meminta kepada seluruh petani di Jawa Barat untuk menambah produksi beras sebesar 2 juta ton pada tahun 2015. “Di semua Provinsi Jawa Barat memang paling dekat, karena kita minta tambah (produksi beras) 2 juta ton. Saya harapkan semoga ini (traktor) betul-betul digunakan,” ucap Jokowi. Jokowi akan membangun irigasi yang rusak di Jawa Barat untuk memenuhi target tersebut. (tribunnews/kps/tmp)


SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Kota Yogya

Sumber: BMKG DIY

Sleman

Hujan 31oC 23oC

Bantul

Hujan 30oC 22oC

Gunungkidul

Hujan 31oC 22oC

HALAMAN 13

Kulonprogo

Hujan 31oC 23oC

Hujan 31oC 22oC

Lalu Lintas di Jalan Protokol Padat Merayap YOGYA, TRIBUN - Sejumlah ruas jalan protokol di wilayah Kota Yogyakarta dipadati kendaraan, Jumat (26/12). Di antaranya adalah Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Diponegoro, Jalan Mangkubumi (Margo Utomo), hingga simpang Kleringan yang menuju ke arah Malioboro. Pantauan Tribun Jogja di lapangan, Jumat (26/ 12) sore, kendaraan yang didominasi mobil, terlihat padat merayap di kawasan Jembatan Kleringan. Mobil-mobil yang mayoritas berpelat nomor luar DIY itu hanya bisa berjalan pelan, bahkan cenderung tidak bergerak.

Kemacetan juga berlanjut di seputar kawasan Malioboro dan di simpang Taman Parkir Abu Bakar Ali. Di kawasan itu polisi tampak bekerja keras mengatur arus kendaraan demi mengurai kemacetan. Namun demikian, kemacetan tetap tak bisa dihindari mengingat banyaknya kendaraan yang melintasi jalan-jalan protokol. Tidak hanya mobil, ratusan motor pun tampak melintas dan menambah parah kemacetan lalu lintas di beberapa  Bersambung ke Hal 14

MACET MACET- Kendaraan di kawasan Jembatan Kleringan, Kota Yogyakarta, Jumat (26/12) terjebak macet. Lalu lintas jalan utama di pusat Kota Yogyakarta semakin padat saat musim liburan akhir tahun seperti saat ini.

Dinas ke Luar Jawa Cukup 3 Hari

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI GHOZALI

Dilengkapi Layanan Penyembuhan Psikologi Pasien

UMY Luncurkan Klinik 24 Jam YOGYA, TRIBUN - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) membuka klinik 24 jam. Klinik tersebut melayani masyarakat umum yang terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) maupun bukan anggota BPJS. Keberadaan klinik itu demi menunjang kebutuhan masyarakat Yogyakarta dalam penyediaan layanan kesehatan. Pun membantu meningkatkan sarana dan prasarana yang bermanfaat langsung kepada masyarakat. Ketua Task Force for Klinik Pratama 24 Jam Firdaus UMY, Oryzati Hilman, dalam laporannya saat soft opening klinik itu menjelaskan, ada beberapa hal berbeda yang disediakan Klinik 24 Jam UMY. Perbedaan tersebut terletak pada layanan dan fasilitasnya yang sudah menggunakan teknologi cangih. Pada

layanan Klinik 24 Jam UMY, selain menyediakan layanan lengkap pemeriksaan kesehatan, juga menyediakan layanan konseling yang bertujuan menyembuhkan dan mengendalikan psikologi pasien. Karena menurut Oryzati, pasien yang sakit fisik sudah pasti berdampak pada psikologi pasien, sehingga selain adanya layanan penyembuhan fisik juga didukung dengan layanan penyembuhan psikologi pasien. “Keunggulan klinik ini selain menye Bersambung ke Hal 14

Ingin Jadi Kritikus Tari ECINT AAN pada dunia ECINTAAN seni tari menjadi salah satu motivasi Suci Nur Syafina untuk menekuni bidang tersebut. Bahkan, ia pun memiliki impian untuk menjadi seorang kritikus tari setelah menamatkan pendidikannya

YOGYA, TRIBUN - Angg a r a n perjalanan dinas DPRD DIY akhirnya ditoleransi oleh Menteri Dalam Negeri. Sebelumnya mendagri memangkas anggaran perjalanan dinas dewan DIY dari Rp21,7 miliar yang diajukan, menjadi Rp2 miliar. Pemangkasan itu akhirnya dianulir setelah jajaran dewan menyampaikan klarifikasi ke Direktorat Jenderal Keuangan Daerah Kementerian Da-

lam Negeri, Selasa (23/12) lalu. Perjalanan dinas dipangkas lebih sedikit dengan alasan mengejar target program legislasi daerah (prolegda). “Perjalanan dinas kami kan bukan tanpa dasar, apalagi hanya untuk nambah income. Tapi untuk mengejar prolegda,” kata Wakil Ketua DPRD DIY Arif Noor Hartanto saat dihubungi Tribun Jogja, Jumat (26/12). Politikus Partai Amanat Nasional itu menjelaskan, DPRD DIY harus menyelesaikan 15 peraturan daerah selama 2015. Atas alasan itu, Mendagri akhirnya mengizinkan lagi perjalanan dinas dewan. Hanya

saja, intensitasnya dikurangi. Jika biasanya dinas ke luar Jawa butuh empat hari, sekarang dipangkas jadi tiga hari. Jika masih di seputaran Pulau Jawa, yang biasanya jatah perjalanan dinas tiga hari, dipangkas jadi dua hari.

“Sudah disepakati, anggaran untuk perjalanan dinas menjadi sekitar Rp12 miliar koma sekian. Hampir Rp13 miliar,” kata politikus yang akrab disapa Inung itu. Dengan demikian, angga Bersambung ke Hal 14

Biaya Konsumsi Capai Rp61,9 M Setahun MENDAGRI Tjahjo Kumolo melalui evaluasinya terhadap Rancangan APBD 2015 juga meminta penghematan konsumsi. Anggaran konsumsi setahun mencapai Rp 61,9 miliar. Terdiri dari Rp11,8 miliar untuk konsumsi

rapat, Rp2,78 miliar untuk hidangan tamu-tamu serta Rp45,5 miliar untuk belanja makanan dan minuman harian. “Harus dikurangi signifikan,  Bersambung ke Hal 14

142 Orang Lolos Seleksi CPNS Pemda DIY

Ika Isrinasifa

K

 Anggaran Perjalanan DPRD DIY Dipangkas Rp9 M Sebelumnya Sempat Dipotong Mendagri Belasan Miliar

kelak. “Impianku yang paling besar memang menjadi kritikus tari, karena sampai saat ini belum banyak kritikus tari, termasuk di  Bersambung ke Hal 14

DOK.PRI

YOG YA - Sebanyak 142 orang pelamar OGY dinyatakan lolos seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) DIY. Daftar peserta yang lolos telah diumumkan melalui website resmi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DIY melalui situs bkd.jogjaprov.go.id sejak 24 Desember 2014. Nama Muhammad Hamdani Abda merupakan satu di antara peraih skor tertinggi yakni 422 poin. Ia lolos formasi penyusun bahan prasarana penerapan standar. Selain itu ada juga Dwi Endah

Warga Aceh di Yogya Gelar Peringatan 10 Tahun Tsunami

Edy Kehilangan 30 Anggota Keluarganya Di tengah suasana konflik militer yang telah berlangsung selama puluhan tahun, 26 Desember 2004 Nangro Aceh Darussalam dilanda musibah tsunami dahsyat yang menelan ratusan ribu korban jiwa.

TRIBUN JOGJA/HAMIM THOHARI

KHIDMA T - Suasana acara “Doa dan Dzikir Bersama Mengenang KHIDMAT 10 Tahun Bencana Tsunami Aceh” yang digelar masyarakat Aceh di Yogyakarta berlangsung khidmat, Jumat (26/12).

PERISTIWA dahsyat itu 10 tahun telah berlalu. Pun tidak mudah dilupakan Edy Firdaus (25) yang kehilangan sekitar 30 anggota keluarganya akibat musibah tersebut. “Akibat bencana itu tujuh rumah keluarga saya yang terletak di Kampung Mulia, Kota Banda Aceh tersapu tsunami,” ungkap Edy di acara “Doa dan Dzikir Bersama Mengenang 10 Tahun Bencana Tsunami Aceh” di Asrama

Cahyani meraih skor 419 untuk formasi peneliti pertama. Serta Ngesti Mulat Purwo Sunu dengan skor 414 untuk formasi analis pelaporan dan transaksi keuangan. Sesuai Surat Keputusan Gubernur DIY Nomor 810/9928 per 24 Desember 2014 dijelaskan, para peserta yang lolos seleksi wajib mengikuti pengarahan pemberkasan pada Senin (29/12) pukul 09.00 di Gedung Arsip Kepegawaian Daerah DIY di Jalan Kyai Mojo No 56 Yogyakarta. Para peserta juga diwajibkan membawa

tanda peserta ujian CPNS dan KTP. “Mereka juga harus berpakaian rapi, mengenakan atasan kemeja lengan panjang warna putih dan bawahan (celana atau rok) warna hitam, dasi kupu-kupu dan sepatu hitam,” terang Kepala BKD DIY Agus Supriyatno, Jumat (26/ 12). Bagi pelamar yang dinyatakan lulus dan tidak hadir pada hari itu, diberi kesempatan hingga 31 Desember 2014 untuk melaporkan diri ke kantor BKD DIY. (esa)

Nurfitri Pilih Ajak Anak Liburan ke Taman Pintar Setiap Hari Jumlah Pengunjung Mencapai 10 Ribu Orang

Putri Aceh Jalan Kartini Nomor 1A Sagan, Jumat (26/12). Nenek, paman, sepupu, Edy yang tinggal di perkampungan nelayan berjarak sekitar 1,5 kilometer dari bibir pantai menjadi korban tsunami 2004. Dari tujuh rumah yang tersapu, hanya 10 anggota keluarga saja yang selamat. Saat kejadian tersebut,

YOGYA, TRIBUN - Guna mengenalkan beragam kerajinan tradisional seperti batik dan gerabah, pada libur akhir tahun kali ini, Nurfitri (32), membawa kedua buah hatinya yang berumur empat dan dua tahun mengunjungi Taman Pintar. Perempuan asal Jakarta tersebut, sengaja memilih Taman Pintar untuk memberikan liburan yang mendidik kepada kedua anaknya itu. “Saya baru pertama kali ini mengunjungi Taman Pintar dan tahu tempat ini

 Bersambung ke Hal 14

 Bersambung ke Hal 14

TRIBUN JOGJA/HAMIM THOHARI

RAMAI - Suasana Taman Pintar, Jumat (26/12), ramai dikunjungi wisatawan domestik yang menghabiskan masa libur panjang akhir tahun di Yogyakarta.


14 jogja hari ini

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Anda punya agenda kegiatan terkait tema apapun di wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, baik agenda kegiatan lembaga pemerintahan, swasta, universitas, komunitas, organisasi, dan lain-lain? kirimkan tulisan tentang rencana kegiatannya ke Harian Pagi Tribun Jogja, sebelum agenda kegiatan dimulai. Agenda kegiatan Anda akan dimuat di rubrik Jogja Hari Ini.

Alamat email; redaksi@tribunjogja.com/tribunjogja@gmail.com/tribunjogja@yahoo.com. Anda juga bisa menghubungi Lia di telepon; 0274-557687 atau SMS ; 083869868383. Surat; Tribun Jogja, Jalan Jenderal Sudirman No 52 Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta.

Pameran Foto Ayo Ngguyu Generali Bantu Korban Bencana Longsor BANJARNEGARA, TRIBUN - Bencana alam terjadi di luar kuasa manusia, tetapi kepedulian tolong-menolong terhadap sesama umat manusia harus terus dilakukan. Contohnya, seperti yang dilakukan para leader dan Agen PT AJ Generali Indonesia (berdiri sejak 1831 di Italia, Red ed) hadir dan memberikan bantuan langsung bagi para korban longsor di Banjarnegara, Jateng, dengan empat unit mobil, belum lama ini. Untuk Generali Agency Office se-Jawa Tengah (Semarang M01, M02, M03, M04, M05 dan Pekalongan AA01) dikoordinir langsung oleh Juliana, sedangkan dari Provinsi DI Yogyakarta dikoordinir langsung oleh Sri Puji Astuti (Yogya V01, V02, V04 dan Wates V03, serta juga partisipasi dari tim Medan, Suwandi dkk). Hadir pula Surya Dharmadji selaku Regional Agency Development Manager untuk Jakarta, Jateng dan DIY. Bentuk kepedulian ini sesuai dengan visi dan misi para leader dan agen Generali, yaitu Mensejahterakan dan Melindungi Masyarakat Indonesia. Untuk itu para agen Generali tidak pernah putus asa terus mensosialisasikan pentingnya saling tolong-menolong dan melindungi terhadap terjadinya kerugian finansial serta kerugian dari akibat hilangnya jiwa seseorang. Selain itu Generali Agency membuka peluang sebesar-besarnya untuk lapangan pekerjaan bagi seluruh masyarakat Indonesia sebagai bentuk salah satu program untuk mengurangi penganguran di Indonesia. Warga bisa menghubungi kantor Generali terdekat.

SABTU (27/12) - Taman Budaya Yogyakarta (TBY) Studio Pertunjukan Sastra mengadakan Pesta Puisi Akhir Tahun di Panggung TBY, pukul 20.00 hingga selesai. Acara akhir tahun itu terbuka untuk

SABTU (27/12) - SMA N 5 Yogyakarta mengadakan pentas musik Pusphoria#2 menghadirkan grup band RAN dan Maliq & DOKPRI PT AJ GENERALI INDONESIA

PEDULI SESAMA - Beberapa leader dan agen PT AJ Generali Indonesia dengan sebagian barang bantuan yang kan diserahkan para korban tanah longsor di Dukuh Jemblung, Sampang, Karangkobar, Banjarnegara, Jateng. Kalau dari dahulu masyarakat Indonesia sudah sadar akan pentingnya proteksi dan investasi (walaupun kecil) seperti yang diajarkan oleh para agen Generali, kemungkinan sekarang sudah banyak

keluarga yang lebih sejahtera. Generali Agency For Indonesia selalu akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia, dan senantiasa mengajak bersama-sama membangun negeri. (*/jun)

sembari menunggu tahun berganti. Tiket acara Rp 50 ribu, dengan fasilitas hiburan, free bir, trumpet, dan voucher-

Lalu Lintas dan tahun baru, sekitar 1,4 juta kendaraan pribadi akan memadati jalanjalan di Yogyakarta. Menurut Anton, jumlah pengunjung ke Kota Gudeg menggunakan kendaraan pribadi terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Jumlah pengguna mobil pribadi naik 3,7 persen menjadi 640 ribu. Sedangkan pengguna sepeda motor naik 6,2 persen menjadi 850 ribu kendaraan. Jika diakumulasi, to-

talnya bisa mencapai 1,4 juta kendaraan pribadi. Membantu wisatawan yang menuju ke Yogyakarta terhindar dari kemacetan, pihaknya menyediakan tiga videotron yang menyediakan info pantauan lalu lintas. Ada tiga videotron yang disediakan Dishubkominfo yakni di sisi barat simpang Wirobrajan, sisi timur simpang SGM serta di simpang Rejowinangun.(ton/esa) Sambungan Hal 13

kata Politikus Partai Keadilan Sejahtera itu. Di samping itu, perjalanan dinas yang mengatasnamakan alat kelengkapan dewan tetap dilarang. “Perjalanan dinas komisi, badan musyawarah dan badan anggaran tetap dilarang. Tapi kalau untuk pansus pembentuk perda, boleh,” ucap mantan legislator Kota Yogyakarta itu. Sebelum dianulir, evaluasi Mendagri melarang 90 persen agenda perjalanan dinas di dewan provinsi. Alokasi Rp21,7 miliar untuk

perjalanan dinas dipangkas hingga tersisa Rp2 miliar saja. Beberapa yang dipangkas ialah perjalanan dinas komisi-komisi senilai Rp8,8 miliar, perjalanan dinas alat kelengkapan dewan dan pansus Rp5,7 miliar, peningkatan kapasitas pimpinan dan anggota dewan Rp2,01 miliar, fasilitasi pimwan Rp1,9 miliar serta fasilitasi badan anggaran Rp1,21 miliar. Saat itu, hanya perjalanan dinas untuk Bapemperda yang diizinkan, se-

Bia onsumsi Biayya K Konsumsi penyediaan anggaran itu terlalu besar dan mengandung pemborosan,” demikian rekomendasi Mendagri dalam Surat Keputusan Evaluasi Raperda APBD DIY 2015. Selain itu, anggaran pengadaan baju dinas juga disoroti Mendagri. Total alokasi

nilai Rp2 miliar. Tak hanya di legislatif, pemangkasan perjalanan dinas sempat direkomendasikan di eksekutif juga. Mendagri merekomendasikan pemangkasan Rp77,5 miliar dari perjalanan dinas Pemda DIY. Sebagai contohnya Dinas Kebudayaan kehilangan anggaran perjalanan dinas ke luar negeri senilai Rp5,7 miliar. Sedangkan Badan Kerjasama dan Penanaman Modal (BKPM) dipangkas Rp962 juta untuk ke luar negeri. (esa) Sambungan Hal 13

baju dinas DIY 2015 mencapai Rp12,1 miliar. Wakil Ketua DPRD DIY Arif Noor Hartanto mengatakan, kebutuhan yang merupakan hak pegawai misal pakaian dinas tetap harus dianggarkan. Meski disoroti

Kemendagri, tidak serta merta langsung dipangkas seperti kasus anggaran perjalanan dinas. “Ada yang tidak dipangkas. Tapi saat pembelanjaan nantinya, harus ada penghematan,” kata Arif. (esa)

Edy K ehilangan Kehilangan Edy masih duduk di kelas 1 SMA. Dirinya tidak merasakan secara langsung bencana tersebut karena sejak kecil sudah diajak pindah dari Kampung Mulia oleh orangtuanya dan menetap di daerah Aceh Besar. Meskipun mengakibatkan lebih dari 30 anggota keluargannya meninggal, Edy mencoba mengambil sisi positif dari kejadian alam tersebut. “Sebelum terjadi tsunami di Aceh terjadi konflik militer berkepanjangan. Setelah bencana tersebut, semua orang memperhatikan Aceh dan mengetahui kondisinya yang sebenarnya. Sehingga perdamiaan terwujud setelah tsunami,” ungkap Edy. Sepuluh tahun pascatsunami, masyarakat Aceh telah hidup normal kembali, tak terkecuali keluarga Edy. Tetapi mahasiswa Universi-

voucher dari merchant partner District-Dining and Coffee Factory. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi 02744332983. (iwe) Sambungan Hal 13

Dinas kke e LLuar uar ran perjalanan dinas hanya dipangkas sekitar Rp9 miliar saja. Tidak sebanyak rekomendasi awal Mendagri yang mencapai Rp19,7 miliar. Ketua Badan Pembentuk Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD DIY, Zuhrif Hudaya sepakat dengan hal itu. Rasionalisasi anggaran diwujudkan dengan pengurangan lama waktu perjalanan dinas. Biasanya dalam setahun ada 112 hari yang dimanfaatkan untuk perjalanan dinas. “Sekarang hanya 58 hari setahun,”

Tak hanya pameran foto jurnalistik, di sela-sela pameran diadakan diskusi “Ayo Ngguyu di Dunia Sosmed”, Selasa (30/12), pukul 19.30. Acara terbuka untuk umum, dan gratis. (iwe)

umum, dan gratis, menampilkan seniman Sholeh UG, Hamdy Salad, Teater Kopi, Slamet Riyadi dan beberapa lainnya. Pesta Puisi merupakan kolaborasi seni musik, teatrikalisasi, dan deklamasi. (iwe)

Konser Maliq & D’Essentials

DIY, pukul 21.00-selesai. Pengunjung akan disuguhi pentas musik akustik, pesta kembang api, photo corner, dan pembagian banyak doorprize

ruas jalan utama Kota Gudeg. Kepadatan lalu lintas di jalan-jalan utama Kota Yogyakarta sudah menjadi tradisi saat memasuki musim libur panjang seperti saat ini. Hal itu tak lepas dari status Yogyakarta sebagai salah satu kota destinasi wisata yang masih banyak diminati pelancong dari sejumlah kota di Indonesia. Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi DIY Budiantono memprediksi selama libur Natal

Pameran foto karya para jurnalis itu akan berlangsung hingga Sabtu (3/1/ 2105). Sebanyak 117 karya foto jurnalistik dari 31 fotografer akan dipamerkan, isinya menyoroti fenomena di masyarakat.

Pesta Puisi Akhir Tahun

Resoulution bersama District RABU (3 1/12) - District Dining (31/12) and Coffee Factory menggelar acara tutup tahun “Resoulution” di Plaza Seturan A5-A6, Seturan, Caturtunggal, Depok, Sleman,

SABTU (27/12) - Pewarta Foto Indonesia (PFI) Yogyakarta menggelar pameran foto Ayo Ngguyu #2 di Bentara Budaya Yogyakarta (BBY), Jalan Suroto, Kotabaru Yogyakarta, pukul 19.30.

tas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta itu berharap agar pemerintah melaksanakan pembangunan yang merata di wilayah yang dulunya terdampak tsunami. Kurang Baik Lebih lanjut Edy mengatakan, ada wilayah yang dulunya terdampak tsunami kini telah dibangun dengan baik dan perekonomiannya tumbuh pesat. Tetapi masih ada daerah yang pembangunannya berjalan kurang baik. Sementara itu, Ismail Thayib selaku Penasihat Yayasan Tjut Nyak Dien selaku penyelenggara “Doa dan Dzikir Bersama Mengenang 10 Tahun Bencana Tsunami Aceh” mengatakan, acara tersebut sengaja diselenggarakan agar masyarakat Aceh tidak lalai dengan tsunami

Sambungan Hal 13

yang terjadi 10 tahun yang lalu. “Musibah tersebut hendaknya menjadi pembelajaran bagi masyarakat Aceh untuk selalu berbuat kebaikan dan taat kepada Allah. Jangan sampai bencana serupa atau dalam bentuk lain kembali menimpa masyarakat Aceh,” harap Ismail Thayib. Meskipun pemerintah telah melakukan pembangunan setelah tsunami, tetapi Ismail Thayib berharap agar pemerintah Aceh memberikan proritas pada pembangunan jalan, pendidikan dan kesehatan. Diungkapkanya, ketiga hal tersebut yang mengakibatkan Aceh tertinggal dengan daerah lainya. Ditambahkan ketua panitia acara, Ami Syamsiah Zainal, acara tersebut juga dijadikan ajang silarurahmi

bagi masyarakat Aceh yang ada di Yogyakarta. “Dalam acara ini kami mengundang tujuh asrama Aceh yang ada di Yogyakarta dan masyarakat Aceh secara umum,” ungkap Ami Syamsiah. Diungkapkannya, dengan Acara itu masyarakat Aceh yang terdiri dari beragam etnik dapat bersatu mendoakan para korban tsunami. Ke depannya dapat bersama-sama membangun Aceh lebih maju. Acara yang dimulai pukul 13.30 tersebut diawali ceramah keagamaan dan dilanjutkan dengan doa dan dzikir yang dipimpin oleh Ismail Thayib. “Melalui acara ini kami juga berharap terjalin kesepahaman antara generasi muda Aceh dengan para orang tua,” pungkas Ami Syamsiah. (Hamim Thohari)

D’Essentials, di Gelanggang Olahraga Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pukul 16.00 hingga selesai. Harga tiket Rp 35 ribu-Rp 130 ribu.

Tiket bisa didapatkan di loketics.com, Moviebox, Starcross, Lobi SMA Negeri 5 Yogyakarta. Info lebih lanjut cek twitter @event5yk. (iwe)

Natal Bersama Indonesia Timur di Kampus APMD SABTU (27/12) - Acara ‘Natal Bersama Indonesia Timur’ akan diadakan di Hall Kampus STPMD “APMD”, Jl Timoho, Yogyakarta, mulai pukul 18.30. Menurut Tri Agus Susanto selaku koordinator acara, hall itu akan disulap menjadi seperti suasana Papua, lengkap dengan rumah adat Honey. Tak lupa disediakan buah pinang dan makanan khas Indonesia Timur. Akan memberikan kotbah dan doa Natal, Pdt Penias Hukubun, dari Merauke. Selain itu

akan tampil beberapa kelompok seni dari mahasiswa Papua dan NTT. Kegiatan ini adalah lintas mahasiswa, selain melibatkan mahasiswa STPMD “APMD” juga melibatkan mahasiswa dari UGM dan Universitas Atmajaya. Selain itu juga melibatkan beberapa asrama mahasiswa, terutama Papua dan NTT. “Kegiatan ini diinisiasi oleh Omah Progesif dan Prodi Ilmu Komunikasi STPMD APMD,” ujar Tri Agus dalam rilisnya, Kamis (25/12). (*/jun)

Simling Mangkal di Malioboro SABTU (27/12) - Satlantas Polresta Yogya menyelenggarakan program rutin SIM Keliling di

wilayah Kota. Bus SIM Keliling Polresta Yogyakarta dijadwalkan dilaksanakan di wilayah

Nur urff itri Pilih

Sambungan Hal 13

dari internet,” kisahnya kepada Tribun Jogja, Jumat (26/12). Nurfitri datang ke Taman Pintar juga ingin mengenalkan kepada anak-anaknya mengenai sejarah dengan mengunjungi Zona Memorabilia yang berisikan beragam sejarah bangsa Indonesia. Taman Pintar pada liburan akhir tahun ini masih menjadi salah satu tujuan favorit wisatawan yang datang ke Kota Gudeg. Hal tersebut terbukti dari jumlah kunjungan yang mencapai 10 ribu orang per harinya. Humas Taman Pintar, Avia Rosdiana mengatakan, jumlah pengunjung Taman Pintar mulai meningkat pada Sabtu pekan kemarin. “Jika pada hari biasa jumlah pengunjung hanya tiga ribu orang, mulai akhir pekan mingggu lalu, jumlah meningkat hingga 300 persen,” ungkap Avia Rusdiana, Jumat (26/12). Menurutnya pada libur akhir tahun seperti saat ini, pengunjung tidak hanya didominasi rombongan siswa study tour, tetapi juga banyak rombongan keluarga yang datang ke wahana edukasi kebanggaan Yogyakarta itu.

Untuk menjaga kenyamanan pengunjung selama musim liburan, pihak pengelola Taman Pintar menambah jumlah pemandu dan petugas keamanan. “Penambahan petugas keamanan untuk mengatur alur lalu lintas di depan Taman Pintar yang sering macet jika musim libur,” ungkap Avia. Akhir 2014 ini, beberapa wahana baru dihadirkan untuk pengunjung, seperti Kampung Kreasi, Zona Indonesiaku dan Zona Kelistrikan. Di Kampung Kreasi, pengunjung bisa mencoba membuat batik dan gerabah. Untuk lebih memeriahkan liburan akhir tahun, Taman Pintar juga menghadirkan bazar kuliner yang berlangsung di halaman Taman Pintar. Peningkatan jumlah kunjungan diprediksi akan berlangsung hingga 5 Januari 2015, seiring berakhirnya masa liburan sekolah. “Untuk Senin (29/12) mendatang, jumlah pengunjung Taman Pintar kami perkirakan akan mencapai 1 juta pengunjung selama 2014 ini. Bagi pengunjung ke1 juta, kami menyiapkan kejutan khusus,” punkasnya.(mim)

UMY Luncurkan diakan layanan penyembuhan penyakit fisik yang didukung dengan teknologi kesehatan mutakhir, klinik ini juga menyediakan layanan konseling yang bertujuan untuk menyembuhkan psikologi pasien,” ujarnya. Sementara itu, Rektor UMY Bambang Cipto, sesaat setelah meninjau kelengkapan fasilitas Klinik 24 Jam Firdaus UMY mengungkapkan, dirinya terkesan dengan ketersedian teknologi yang menurutnya lebih baik dari klinik yang ada di Yogyakarta. Misalnya mesin pengukur kebugaran tubuh secara menye-

Kota Yogyakarta, lokasi di depan Pos Teteg Malioboro, pukul 19.0021.00. (iwe)

Sambungan Hal 13

luruh (body compotition monitor) yang tersedia sebanyak tiga unit. “Selain itu klinik ini juga punya teknologi pemeriksaan gigi yang terbaru dengan keunggulan-keunggulan yang menurut saya lebih baik dari klinik yang lain,” imbuhnya. Bambang juga menambahkan, dirinya berharap keberadaan Klinik Pratama 24 Jam Firdaus UMY, akan memberikan manfaat kepada masyarakat Yogyakarta. Pun dapat menjadi sarana penunjang penelitian dari mahasiswa UMY sendiri. Dengan demikian ilmu kesehatan yang terus berkembang bisa diikuti, serta

Ingin Jadi Yogya,” tutur mahasiswi Seni Tari Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta ini kepada Tribun Jogja, Jumat (26/12). Ditambahkannya, ia telah mengenal dan menyukai dunia tari sejak duduk di bangku SD. Keinginannya untuk semakin menekuni tari pun kian besar hingga akhirnya dia memutuskan untuk hijrah dari kampung halamannya di Jakarta, untuk bersekolah di SMKI Yogyakarta. “Waktu itu aku memang cari-cari info tentang sekolah seni, khususnya tari, lalu tahu ada SMKI di Yogya, jadi terus sekolah di sini dan lanjut ke ISI,” tambah bungsu dari dua bersaudara ini. Suci mengaku, kedua orangtuanya sempat

menjadi sarana peningkatan pengabdian kepada masyarakat. Selain penyediaan teknologi kesehatan yang cangih, Klinik Pratama 24 Jam UMY juga didesain sebagai bangunan yang ramah untuk difabel. Hal tersebut terlihat dari akses kursi roda ke semua ruangan, seperti ruangan pemeriksaan, toilet dan ruang tunggu. Selain itu Klinik Pratama 24 Jam UMY nantinya akan dilengkapi running teks, untuk mendukung pasien tunarungu agar mendapatkan informasi panggilan pemeriksaan dengan mudah. (mim) Sambungan Hal 13

meragukan pilihannya untuk berkuliah dan menekuni bidang tari. Pasalnya, ia berujar keluarga besarnya mayoritas adalah seorang pendidik, yakni guru dan dosen. Meski demikian ia tak menyerah dan tetap ngotot serta berusaha meyakinkan kedua orangtuanya. Seiring berjalannya waktu, restu dari ayah dan ibunya pun akhirnya didapatkannya setelah Suci menunjukkan sejumlah prestasi. “Aku bisa membuktikan pada mereka dari sisi nilai akademik yang terus meningkat dan beberapa kali tampil nari mengisi acara nasional juga, jadi akhirnya orangtua merestui,” kata dara kelahiran 15 September 1996 ini. (ton)


Jadwal Sholat Gol A B O AB

WB PRC TC 3 82 8 5 127 17 8 123 30 6 41 3

Gol A B O AB

WB 32 64 126 16

Gol A B O AB

WB PRC 0 59 0 61 0 52 0 2

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

WB PRC 37 0 17 0 24 0 7 0

TC 0 0 0 0

Gol A B O AB

Yogyakarta dan sekitarnya

WB PRC PLMA 12 6 15 9 15 22 3 2 -

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya’

03:58 WIB 11:41 WIB 15:08 WIB 17:58 WIB 19:15 WIB

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DIY

HALAMAN 15 SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Gropyokan Korupsi PATUNG tikus besar menggunakan sayap uang seratus ribu rupiah diarak mengelilingi Kota Yogyakarta hingga berakhir di Stadion Kridosono pada 9 Desember 2014. Pada hari antikorupsi sedunia tersebut, hewan pengerat yang diidentikan dengan pelaku korupsi ini digropyok beramai-ramai oleh masyarakat. Gropyokan merupakan kegiatan petani secara beramairamai membasmi hama tikus di lahan pertanian. Gropyokan korupsi merupakan semangat bersama-sama oleh masyarakat luas dalam

memerangi korupsi. Korupsi bagaikan penyakit akut di negara ini. Tindakan yang masif diharapkan dapat memberantas dan mengedukasi generasi muda untuk ikut mengobati penyakit tersebut. Dalam kegiatan yang juga disambung konser musik ini juga diikrarkan proklamasi masyarakat antikorupsi. Sejumlah grup musik ternama bergotong royong konser untuk mengedukasi masyarakat dalam memberantas korupsi bersama Komisi Pemberantasan Korupsi. (san) ◗ Membaca Deklarasi Antikorupsi

Foto : HASAN SAKRI GHOZALI

◗ Kompak Melawan Korupsi

◗ Aksi Panggung KPK

◗ Semarak Konser

◗ Antusiasme Penonton

◗ Kampanye Sepeda

Kejati Selidiki Dugaan Penyimpangan Bansos YOGYA, TRIBUN - Kejaksaan Tinggi (Kejati) DIY terus menyelidiki dugaan penyimpangan dana bantuan sosial (Bansos) DPRD DIY 2011-2012. Hasil penyelidikan sementara, ada dugaan penyimpangan penggunaan dana Bansos. Asisten Pidana Khusus, Azwar, mengatakan, temuan itu berdasarkan hasil pemeriksaan tim jaksa terhadap pihak terkait, yakni Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemda DIY dan puluhan kelompok penerima dana hibah. “Kami akui angka penyimpangannya kecil. Namun dalam menangani kasus korupsi, kejaksaan tak melihat besar-kecilnya uang yang diselewengkan,” jelas Azwar, Jumat (26/12). Penerima dana hibah itu, lebih dari 50 kelompok dan tersebar di seluruh DIY. Dari puluhan kelompok yang telah

dimintai keterangan tersebut rata-rata berasal dari wilayah Gunungkidul, Kulonprogo dan Kota Yogyakarta. Penyelidikan, diungkapkan Azwar, seputar penggunaan dana oleh kelompok yang mendapat kucuran dana. Hanya, saat ini belum ada satu pun anggota DPRD DIY periode 2011-2012 yang dimintai keterangan oleh tim jaksa. “Jaksa masih mengembangkan bukti permulaan yang kami dapatkan dari penyaluran dana bansos itu, belum sampai pada pemangku kebijakan,” ujarnya Temuan itu juga masih akan dievaluasi tim penyelidik untuk memutuskan proses hukum lanjutan apa yang akan ditempuh. Termasuk mendalami apa dalam penyimpangan itu mengakibatkan kerugian keuangan negara atau tidak.

Kejati DIY menyelidiki kasus tersebut berdasar laporan Lembaga Pembela Hukum (LPH) DIY pada awal 2014. Menurut lembaga itu, dana bantuan sosial DPRD DIY 20112012 ada yang sengaja diselewengkan secara terencana. “Kami sudah menerima laporan penelusuran LPH DIY, tetapi Jaksa masih perlu memverifikasi keakuratan data itu,” kata Kasi Penerangan Hukum Kejati DIY, Zulkardiman. LPH DIY menuding dana hibah berbalut bantuan sosial itu ada persekongkolan oknum anggota DPRD DIY dengan oknum pejabat SKPD. Modus yang digunakan dengan menyiapkan kelompok masyarakat penerima dana hibah Kemudian muncul kegiatan fiktif, dana yang diterima masyarakat lebih kecil dari jumlah di proposal. Diduga ada keterlibatan oknum anggota dewan. (vim)

◗ Memetik Gitar

◗ Membawa Amplop Suap

◗ Kirab Budaya

Tujuh Perlintasan KA di Kawasan Rawan Bencana YOGY A, TRIBUN - PT Kereta Api YOGYA, Indonesia (KAI) Daops 6 Yogyakar ta terus berupaya meningkatkan kenyamanan perjalanan kereta api (KA) bagi penumpang. Termasuk untuk mengantisipasi sejumlah titik rawan yang berpotensi mengganggu perjalanan kereta ke beberapa tujuan. Corporate Communication PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Bambamg S Prayitno, mengatakan, pihaknya telah memetakan beberapa kawasan yang temasuk rawan bencana untuk perlintasan kereta api. Hingga

saat ini, setidaknya ada tujuh kawasan rawan bencana alam untuk perlintasan kereta yang berada di dalam lingkup Daops 6 Yogyakarta. “Untuk tindakan antisipasi, kami telah menyiapkan Alat Material Untuk Siaga (AMUS) dan regu siaga 24 jam (flying gang) pada lokasi-lokasi strategis untuk mempercepat tindakan di lokasi rawan itu,” katanya, Jumat (26/12). Ia memaparkan, beberapa titik yang terbilang rawan itu adalah jalur kereta lintas Yogya-Jenar, lintas Jenar-Wojo, lintas Wojo-Wates, lintas

Wates-Sentolo, lintas SolojebresSolobalapan, lintas Masaran-Sragen dan SragenKebonromo-Kedungbanteng. Selain itu ada juga titik rawan lainnya yang berada di lintas Solo-Semarang, mulai Stasiun Sumberlawang-Goprak dan Stasiun Gundih. “Meskipun begitu, hingga saat ini dengan curah hujan cukup tinggi ini, secara umum kondisi lintasan kereta dan lingkungannya dalam keadaan aman, lancar dan terkendali,” lanjutnya. Selain regu siaga 24 Jam, PT

KAI Daop6 juga menyiagakan petugas ekstra pemeriksa jalur kereta api. Jumlah personel petugas pemeriksa ini pun ditambah, jika biasanya hanya dua orang kini menjadi tiga orang, serta penjaga perlintasan ekstra satu orang. Terkait lonjakan penumpang, Bambang menyebut, jumlah penumpang yang telah terangkut mencapai hampir 100 ribu orang. Jumlah tersebut, naik 25 persen dibanding periode yang sama pada 2013, yakni pada kisaran 76 ribu penumpang. (ton)

Sari Sitalaksmi Tunggu Penetapan Jadwal Sidang YOGY A, TRIBUN - Sari Sitalaksmi (43), dosen YOGYA, bergelar doktor di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, tak lama lagi akan menjalani persidangan. Berkas perkara dugaan penipuan dan pengelapan ini sudah dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Sleman. “Jaksa tinggal menunggu penetapan jadwal sidang dari PN Sleman,” kata Kasi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi (Kejati) DIY, Zulkardiman, Jumat (26/12). Dikatakan, berdasarkan gelar perkara ulang, tim Jaksa penuntut menemukan dua alat bukti yang cukup terhadap dugaan pidana yang disangkakan. Untuk itu jaksa penuntut kemudian melimpahkan berkas ke pengadilan.

Meski jaksa mengetahui antara tersangka dan korban ada kesepakatan perdamaian. Hal itu tidak menghapus perbuatan tersangka dan kemungkinan hanya akan menjadi pertimbangan dari majelis hakim. Zukardiman mengatakan tim jaksa memutuskan untuk melanjutkan perkara karena pasal yang disangkakan termasuk delik murni. Tetapi perdamaian yang telah dibuat mungkin akan dilihat sebagai pertimbangan hakim saat akan memutus perkara. Kasus ini bermula saat tersangka dilaporkan rekan bisnisnya Vera Damayanti dengan tuduhan menggelapkan uang muka pembayaran kondotel dan penipuan jual beli

berlian. Vera mengaku telah mengalami kerugian mencapai Rp1,39 miliar. BAP kasus ini sudah dinyatakan lengkap (P-21) oleh penyidik pada 6 November 2014. Pelimpahan tersangka dan barang bukti dari Polda DIY ke Kejati pada 26 November 2014. Selama ini tersangka tidak ditahan. Jaksa sempat ragu melimpahkan berkas perkara ke pengadilan karena ada akta perdamaian pada 19 November 2014. Tersangka dijerat Pasal 378 dan Pasal 372 KUHP tentang penipuan dan penggelapan. Penasihat Hukum tersangka, Deddy Sukmadi, mengatakan, kliennya akan mengikuti proses hukum yang berlaku. (vim)


HALAMAN 16

YOGYAKARTA

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

GYPSUM Griya Gypsum jl Wonocatur no1 sltn JEC.Jl bhn,pmsngn plav 75rb grs10th.0274-6646822/081227924258

ELEKTRONIK LAIN-LAIN

B00001.2014M98400-3

KANTOR Dibeli:TV/LCD/Laptop/PS2/Kulkas/ Komputer/Speaker/dll.Kondisi Hidup/Mati.Hub 085229108283

INTERIOR Spesial kitchenset,lemari,interior furnitur harga mulai 1,1jt/m.Murah berkualitas.H:087838691399

B00896.2014.94489-3

B00002.2014M93913-3

LISTRIK Psg baru 450W=1,3jt,900W=1,7jt, 1300W=2,1jt Proses cepat lgs BTL Hub:7134346,081903777852 Se-DIY

Spesialis kitchenset interior rumah ruang usaha kantor dan sofa Telp 881455 www.kmafurniture.com

B00001.2014M95369-3

B00002.2014M92022-3

Harga grosir/ecer macam2 alat listrik.Kunjungi:Berkat Listrik di Jl.Juminahan 3 Yogyakarta

Kairoz foto & video.Melayani dok: nikahan,seminar,dll.H:0274-9780156 Dijamin murah & profesional

B00002.2014M95701-3

B00692.2014.97994-4

Hrg blm naik 45VA/1,15jt.900VA/1,6jt 1300VA/1,95jt.Hub CV Dian Nusantara 0818253099.Dy bsr nego B00002.2014M98188-3

USAHA Jual Deep Fryeer 17L,meja marmer lemari piring&gelas full kaca,msn jahit karung T:085601021945 B00002.2014M97864-3

Pengering pakaian Hilton,listrik 30watt,kering:½jam,muat:30kg. Garansi:10thn,hrg promo:2juta-an. Tlp:08.7879.600001, 0274-7802525 B00002.2014M97955-4

Jual grobag angkring kondisi baru 800rb.Terima segala pesanan jenis grobag.Hub: 081904106381 B00002.2014M98175-3

Mau pindah.Jual prabot RT(Pure It,rak plstik,tabgas(2),galon(2), krungan kcing 1,2jt.087839713678 B00002.2014M98212-3

B00001.2014M92158-3

Cakrafoto Photography-Weding, Prewed-Event,Produk,dll-Call 081229568711/767ECD4F/Fb.com/cakrafoto KAYU Dibeli kayu/mebel Jati lawas/ borongan bangunan rmh/gudang dll Hub:081227016122/5170CD75 B00002.2014M91985-3

JATI DAMAI Tajem,pesanan kusen ,pintu&jndl khss jati perhutani 081392707079 www.jatidamai.com B00812.2014.95811-3

Terima pesanan/pmsgn:kusen (dr 50rb/m) pintu,daun jndla dll.Dari kayu jati,akasia,mhni.Dg kayu brkwlts. partai bsr & kcl.UD Ragil Jati (log & meubel)081328448940 B00001.2014M97871-5

SWALAYAN Pintu Jati 295rb,mhni 200rb,kusen jati 59rb/m.Mulia Jati Jogja 08122771627 B00896.2014.97898-3

Jl rumah limasan jati beserta isinya lemari+t4t tdr 27.500.000rb ng. 0877 3931 7290 B00692.2014.98360-3

LAIN-LAIN Obral closddk wstfl bathup wtrheater alat closd sisa pryek merk trknl 7477008/081904054950 nosms B00692.2014.92404-3

FoldingGate 0,3=290rb/m2 0,4=310rb/ m2 0,5=330rb/m2 0,8=380rb/m2P: 081903700007/087779999139 noSms B01185.2014M95492-3

B00002.2014M96100-3

HP Samsung Galaxy ace3 new 1,5jt, Andromax C3 500rb, HP TV 225rb. Phonever Tamsis10 Telp : 9593300 B01347.2014.91843-3

Dibeli dengan harga pasti HP Anda blackberry samsung sony lenovo all type Hub:087738484895 B00002.2014M95220-3

Aneka Baterai HP, Peta lokasi liat di zonabaterai.com 085 6254 9955 B00692.2014.95297-3

Sale!Mulai:699rb-799rb Android Quadcore GSM+CDMA(ON)LCD5",RAM 1GB/4GB,2CAM-www.jogjaandroid.com Delivery Order(Diantar)0274556873 B00002.2014M96812-4

Jual Iphone 4S 64Gb,lkp fullsett mulus bgt 98% hrg 3,3jt.Istimewa ,originl,jarang ada.08562836789 B00001.2014M97548-3

Mw jual HP2ndmu hub Sy di 085729334434 siap jmpt kpn Sj 24jam. Tab,sams,sony,iphone,lenovo,BB,Dll B00692.2014.98010-3

Dibeli tinggi HP2ndmu all merk,BB, Android,Tab,dll.Siap jmpt24jam, Bktikan plg tggi H:081904006622 B00896.2014.98393-3

B00001.2014M98416-3

KARTU Obral Simp.11dgt 081.2299.6816/ 6815/6891/3298/3295/3068(murah) IM3: 08562963399(75)H=0818210671 B00001.2014M98420-3

SERVICE Servis HP all tipe bergaransi cek gratis Obral powerbank (65rb) Phonever J.Tamansiswa10 T9593300

B00001.2014M93414-4

ATAP Genteng beton arcon:flat,garuda. Kuat berkualitas Ready stock.H:Teguh 08122791065-087839340854 B00002.2014M91648-3

BAJA RINGAN Baja Ringan dan genteng metal www.dyatapsolution.com hub nomer telepon : 087838538857 B00830.2014M96944-3

Excellence Trusteel bj ringan, sofware,SNI,kuat rapi,presisi. Ph:087839535993 /085642536247 B00813.2014M94064-3

Mitra Perkasa Truss,baja ringan brkwlitas,jjur,tngungjwb,pnglman,garansi 10th,menjamin kekuatanya.100rb/ m² gratis pasang.(0274)8566636/ 087738866634/081227688070 B00001.2014M94406-5

B01347.2014.91844-3

ANTENA Indovision Promo free 2 bln. Tahan Cuaca Hujan. Channel lengkap dan edukatif. Langsung pasang Hub 081804156568 / 082137359229 www.indovisionjogja.web.id

PELIHARAAN Di jual kenari ys jerman lkl&1psg anakan BK(8bln) telor ijo trah jawara hub 085225041783

B00001.2014M91892-5

B00813.2014M97869-3

Agen&Ahli Pasang AntenaTV Hny: 125Rb Dpt:1Antena,Kabel,Jek+Psng ,Garansi,Bs Paralel,Sedia(Parabola Digital Bebas Iuran),(Indovision),(Top TV),(CCTV)Mlyni:Service,Setting& Bongkar Psng.Hr Bsr/Lbur Ttp Buka H:0274-9240755-8339950

Siap adopsi kitten persia 3 ekor @400 ribu nego minat Hub:088802824470 / 081931704372

B00165.2014.94160-7

Orange TV Promo akhir tahun.All chanel cm 100rb.Sistem isi voucher bebas tagihan bulanan.Langsung pasang.Hub:081332187491/08170421235 www.orangetvjogja.com B00001.2014M96192-5

B00001.2014M96491-8

B00002.2014M97066-3

BATU BATA

BIG TV channel HD trbanyak&trmurah.Promo free 4bln.085725775566/ 089662154159 www.bigtvjogja.com B00001.2014M97897-3

CCTV Grosir CCTV 4cam indoor IR700 TVL+DVR4ch Rp1,4jt,Paket 8cam Rp2,4jt 02749512131/0818468012 B00002.2014M92350-3

Sainstek;pasang & servis CCTV, PABX,Fax,SLT dll.Hub:0274-513883/ 085728028345,Pin BB:28CEBA2B B00001.2014M92801-3

CCTV murah 850 tnp kabel,2Cam 1,5jt,4Cam 2,5jt bs demo drmh/kantor anda.087739226000/02743000500

B00002.2014M94503-3

CANOPY Central Canopy,besi85rb,tmpa90rb ,calvlm95,stenlis200rb/m,pgr trls dll,bgrnsi081325022846/8313467 B00002.2014M80829-3

Berkah Canopy harga mulai 150/m pagar balkon reling tralis Hub 0818 0477 5758 / 0813 2520 9457 B00002.2014M87920-3

Folding gate,folding gate. Folding gate,folding gate. folding gate.Tlp: 02746616000 /085726616000 B00001.2014M93409-3

Cnp besi+atap plycbrnt/glvalum170/m pgr225 pnt pgr325 trm brs grnsi. BarokahJaya Las 085100958561 B00001.2014M93818-3

Ahlinya Canopy Galvalum&Polycrbnt besi,200,stainlis300/m grnsi djmin mrh H:6686159/08562979624 B00385.2014M95412-3

Menerima pengerjaan las:Tralis pagar,railing tangga,tangga putar canopy,rolling door.Hub: Aji Laksono: 087838946178 B00002.2014M97694-4

Las Panggilan kerjakan di tempat,u/ canopy,pagar,tralis,balkon dll call 7820330/7824782 B00692.2014.98006-3

Canopy baja ringan dgn atap Gogreen awet sejuk tdk panas tdk berisik 1hr aja.P.Budi 081915240674 B00812.2014.98019-3

Canopy,Galvalum,Pintu Pgr,Folding G,Rolling D, Dll. Hrg berVarisasi. 085100566898 Bantul Yk B00692.2014.98365-3

GYPSUM Yang murah dan berkualitas gypsum,kusen kaca,baja ringan. H:081903700007/087779999139. Buktikan

Undangan,Brosur,Nota,Krtu Nm,dll.Siap ambil antar order&desain 7174243/ 081804158049/Pin:7ECC8B8F

B00002.2014M91565-4

Terima order cat dinding dan genteng baru/ulang segala merk,cat duco, melamin dll.Hb.087838227819

B00812.2014.94149-3

B00692.2014.94728-3

B00692.2014.92399-3

Bengkel Rmh, Anda Bth Tkng Profesional Hub P.Yanto 081227116883. Sms aj kami datang B00692.2014.93040-3

Perenc&Pelaks Bangun Baru&Renov Rumah,Ruko,Kos2an Free Gbr,Gbr IMB,RAB Hub:081393295563/8555126. B00165.2014.94757-3

Suntik beton atasi beton bocor,retak,keropos.Hub: Pak Dwi,CV.Gardita 0274-372487/ 08122742964

B00002.2014M90010-4

Jasa angkut & kirim paket/pindahan dlm & luar kota Cary Box & Truk Box.Hub: Teba Exp 08179444702

B00896.2014.97899-3

B00002.2014M93605-3

GPS GPS Tracker (mobil) 1,4 (motor) 8001,2jt GPS Navigator 800rb Grs 1thn. H:9113119/081804071940

Jasa Angkut Tarip Dlm Kota/ Ringroad Rp 40rb Tlp:085729991818/087729991818

KAMERA DIGITAL Servis camera digital nikon,canon ,sony,casio,fuji,lensa,sewa dll.Jl Godean Km1 T:085729790330 B00002.2014M95996-3

Jual-Beli-Gadai camera/SLR/laptop, dll 089647828665 Timur Stikes Ayani Gamping RRsltn.GJS Camera45 B00692.2014.97192-3

TV Dibeli tertinggi TV/LED/LCD/PS2 Hd, Optik / MCuci / Kulkas / Sokis / Frezer Hub: 085729947457 B01347.2014.94749-3

Kami Beli Tinggi Hidup/Mati/Error TV/ LCD TV/LED,Kulkas,AC,PS2,Mebel Jati,Dll H:0821 3375 8103 B00165.2014.95556-3

Dibeli Tinggi Hdp/Mati TV,LCD,LED, Lptop,Kulkas,AC,PS2/PS3,Cmera DSLRdll Borongan OK 081804350733 B00896.2014.97904-3

Djual TV tabung 29",Toshiba type 29CH7UC,HD ready,kaca datar/flat. Hrg 950rb. Hub: 0274-2143033 B00385.2014M97921-3

LAIN-LAIN PS3/PS2/LED/LCD dibeli tinggi. Buktikan(terima servis,Up/Downgrade PS3/PS2)Lgsg Telp:0274-7433403 B00002.2014M90649-3

Dbli hdp/mati LCD LED Lptp Netbok Komp TV Kulkas Frezr Mcuci Pgring Spk Mebel djmpt T.0811259199 B01347.2014.90979-3

Beli TV,LCD,LED,PS2/3,Kulkas,Laptop,Notbook,Monitor,Dll KondisiApapun Djemput 085601594988 B00896.2014.94200-3

Kami Beli:Laptop,Netbook,TV,LCD, LED,Speaker,Komputer,PS2,dll. KondisiHidup/Mati H:081931705322 B00896.2014.94488-3

Krdt mingguan tnpa DP HP kulkas TV msncuci laptop AC dll syrt pnya usaha mudah&cpt H085701501883 B00002.2014M97175-3

Dibeli Tnggi Smua Kndsi TV,LED, LCD,Tablet,Kulkas,Frezer,PS2/PS3, Mebel,Alat RT,dll 087739307632

B01126.2014.97531-3

Pickup taxi Jasa angkt brg.Rp49.999 jauh dkt tnp embel embelcall center0274-7446565/087838414064 B00198.2014M97626-3

Jasa angkut 24jam,drop-ambil barang/penumpang dlm/luar kota & pulau. Tarif Nego. H: 087839914554 B00385.2014M97926-3

Raffi jasa angkut siap 24 jam dalam dan luar kota tarif nego.Hub: 08157903738/087834397771 B00002.2014M98101-3

ARSITEK Buktkn gb&RAB grtss u bgn br/ renov,sgl bgn:rmh,kost,htl,gudg, ruko,t.ibdh dll:gb&hit.bton,RAB,hy 1mgg slsai.plks ngo/gb2/3D ok!!murh &trpercy H:02749337899/082221954777;urs IMB bs;Tlp/SMS dtg!!! B00002.2014M82986-6

Arsitek pelakasana khusus rumah tinggal.bangun baru,renovasi arsitek 0817266893,085786755355 B00002.2014M92017-3

CV. A1 Desain Gambar Rumah 3rb/ m2 (nego) Hit Struktur urus IMB hub:6649795/ 08180 4125 951 (Zul) B01347.2014.92045-3

Jasa Arsitek Desain/Bangun/Renov/ Gbr IMB/3D,RAB,Interior-Furnitur/ Maket T.7891998/081311333118 B00002.2014M93869-3

Marm Group trm jasa rancang bangunan,renov,rmh,ruko,vila,homestay,kost2an dll di Yk.085878733818 B00001.2014M97088-3

CV.Kalyana Amandita Desain gbr 2D/3D,RAB,(Rumah,ruko,cafe,dll) Mulai 125rb/m² Hub:081804221093 B00002.2014M97334-3

Ars:Desain3D,GbrKerja&IMB,Hitung Struktur,RAB,Kos,Rmh,Ruko,dll.Amanah,Prof.085643211460/7885900 B00002.2014M97959-3

www.griyalestari.com Jasa Arsitek dan kontraktor Syariah.Amanah dan profesional T:0274-6943464 B00812.2014.98028-3

Dr.Home”Jasa gbr IMB,RAB,Ruko, kos,Prmahan&Renov.Pelaksana& Perencana bngn baru/Renov, kntruksi baja ringan alt Perum taman Asoka No10.Hub 02749408806/082136004123 B00002.2014M98210-5

B01185.2014M95421-3

B00896.2014.97903-3

Berkah gypsum Jl.Godean KM7 Jl. Wates KM4,5.Jual bhn&pmsngn,55rb /m,grnsi 10th.08122751491/7806286

Cuci gudang! TV/LCD/DVD/AC/Klkas/ M.cuci/Spk/Game/K.gas/Bldr/Mcom / PS (GE) MT Haryono24 T: 387021

BANGUNAN Melayani Renov rmh,Plafon&Partisi gypsum,Kusen almunium,Pngecatan, Psg kramik dll.T:089635001762

B00001.2014M96184-3

B01347.2014.98035-3

B00692.2014.90880-3

B00385.2014M94051-3

Ahli smr 20-150m tembus/psg svs pompa air,sdtWC,sal.Buntu:085100333665/08562878665 seDIY Garansi

B01347.2014.96664-3

B00812.2014.94150-3

SedotWC,saluran buntu,sumur bor ,suntik,servis pompa air.Pak Amrozy 081283020606 se DIY lsg dtg

L.Tukang bikin sumur bor/suntik 090m!Jamin tembus batu!svs P.Air sgl merk! 100% gagal gratis!Wi T:7148911/087838555365 Mrh&jjr

B00812.2014.98023-3

B00812.2014.95798-3

Kami siap untuk melaksanakan pengecatan,renovasi,bangun baru rumah kost,ruko,gudang.Hub:0274 6677780,081328609961,081903705505

B00812.2014.91332-3

“A”Siap bantu skrpsi,tesis&dest smua jur.Era (Jl.Janti Gedong kuning blkg STTL)551461/0818277603

B00001.2014M96752-4

Solusi gmbr krja,RAB & plksna bgn baru/rnvasi rmh,kost,ruko,t4 usaha dll hub Hirata 081804033030

B00001.2014M90886-3

9 cnlstn.disertasi,tesis,skripsi,PTK,olda, GB kerja-rmh. 085640239559/085292268677.Concat-Gamping

B00002.2014M97295-3

CV KMA jasa kontraktor bangunan&renovasi desain arsitektur serta konsultasi telp 881455

B00385.2014M92589-3

Bimbingan skripsi,tesis dan Olda manajemen,psikolog,biaya terjangkau.Hub 082323110789

B00002.2014M97300-3

Jasa rumah bermasalah bocor dll.Hubungi Tukang Langsung SMS 081804322019/085728876047

B00001.2014M93478-3

Markaz bantu skripsi tesis olda disertasi prof grs bs nego (utaraJEC) T : 0812 2784 5566

B00002.2014M97378-3

Mengerjakan bangunan baru/renovasi/pengecatan/interior desain 3D gratis.Hb:081226829778.Herianto

B01347.2014.96143-3

Konsul skripsi,tesis,olda,program,all jur,murah+garansi+prof+no plagiat+trjamin. SC 081392393924

B00002.2014M97390-3

RBP arsitek:js gbrIMB,3D&RAB,hit struktur,bangun/renov,desain interior. T08156896877/087738574604

B00002.2014M96870-3

SPIRITUAL Dana Dtg dgn Cpt&Singkat Tnpa ini itu. Ckp Prcaya,Siap diantr,Jrk Jauh Bs.Kyai Doyo 081905492586

B00002.2014M97456-3

Monggo...Melayani psng keramik, batu candi,granit,kmr mandi,dll. Terjangkau segera.Hb:081802661028

B01033.2014M94142-3

B00002.2014M98165-3

AsmaratantraKubroPrblmCntRmh TggaJdhPil\wilUangBrkahAura H\Us tBenyHaryadi08122587249~085727423049

Renov/bangun baru borong tenaga maupun brkt bhn cepat halus brkwalitas.085293186569/087888939286

B00879.2014M95060-3

B00002.2014M98167-3

ki sarpo jagad paranormal solo melayani:Dompet malaikat,dirga blk,pengasihan tmbs pndng,uang ghaib,pendamping jin muslim&ifrit,rajah kalam rogo,pnymbhan sgl mcm penyakit,uang bibit,sabuk pentang jagad,H\08156712306 d\a karangmojo 07\02tasikmadu karanganyar

BIRO IKLAN Pasang Iklan Tribun Jogja H:798682/ 08122964532,Pin28D77973 Jl.Godean Km 6,5 Bs Diambil,Ada Paket B00165.2014.96688-3

Trm Psg Iklan Tribun,Dll H:B2D,02743335097-BB:5133E646 Jl.Ontorejo9 Wirobrajan Yk.Brs-Klm.Bs SMS

B00812.2014.94469-4

B00812.2014.94744-3

Mbah Trimo Tkg Bor Dalam 0-150m alat sndri psg-svs pompa air sgl merk sedot wc/sal buntu grnsi 1th H: 02747166637/081904000037 B01347.2014.97512-4

Ahli sumur bor/timba/resapan/SVS pompa.Hubungi: 087839448223/ 081327678638 B00001.2014M97544-3

P.Adi Blawong Ahli smr bor/sntk gali/ sdt wc,mpt,psg/srvs P.Air.081227596059/02742635520 lsg tkng B00002.2014M97687-3

Spesialis Bor Dalam,sedot WC,saluran mampet T:085102600511/ 0818201763 P.Dani,Alat milik sendiri B00812.2014.97794-3

Ahli Sumur, Bor,Suntik,Gali,Saptitank, SedotWC, svs pompAir kang Zani 085647597946/ 081802745421 B01347.2014.97800-3

Ahli sumur gali,bor sedotWC,svc pompa air rusak,sumur tercemar siap datang P.Tarjo 087739361777 B01347.2014.97801-3

Ahli smr bor timba sdt WC sal buntu P.Win Ringroad T.085100441669/ 0817277460 Hrg ng lsgdtg 24jam B00692.2014.97834-3

Specialis svs pmp air/bor slrn buntu sdtWC H:P.Ali 081904011881/ 02747146882 Jl Concat/Godean grs B01347.2014.98038-3

Hub:085106135997/085729444013 ,Bor/suntik/gali/servis pompa air/ sedot WC.Pak Sar langsung datang B00812.2014.98294-3

TRANSPORTASI Sewa=Pick-Up Gran Max mulai 125rb,Box Gran Max,Truck Box,Elf Short,Elf Long,Hiace:Hub= 7885422 / 085292999937 B00002.2014M90015-4

SewaMblMulai75Rb CityTour:Xenia ,Avanza,APV,PickUp,Pregio,Inova,Elf, Bus 081931188295/085878444212 B00165.2014.92092-3

Cito Taxi motor argometer 2rb/km melayani dgn hati.Aman nyaman profesional.Hub:0274 8 53 63 73

B00879.2014M95961-8

B00002.2014M97358-3

Tasbih Maghrobi atas izin&ridho Allah mslh hidup anda akan teratasi Buktikan Hub:087839540950

Ojek jam 4 sore - 9 mlm,septr kota jogja,ugm,uny,upn,ringroad utr dan sktrny,sms HD:087859987205

B00002.2014M97371-3

B00692.2014.97843-3

Semar mesem & minyak buluh perindu 100%solusi=pemikat,jodoh,buka aura,pesona diri,puter giling,kunci sukma,pkerja malam,wibawa,pelaris ,karier,bisnis,rezeki/Hub=Sanggar Klenik Jogja=08174111101

FT Taxi Motor aman&murah 1020rban dlm RR H:9151151/0877.3983. 9090 www.facebook.com/ft.taximotor B00002.2014M98132-3

B00002.2014M97373-6

B00002.2014M97740-4

Dicuekin&dihina pasangan?pasangan kabur?cinta ditolak?Gebraak pake ilmu “peeling” 085729286719

B00002.2014M96565-3

Bikin Nota,Kartu Nama,Udngn,Kalender,Umbul2,Spndk,NeonBox,papan Nama, H:089699908970-7F332441

B00198.2014M93525-7

B00896.2014.98063-3

Akte lhr,srt nkh,paspor,srt pndh ktp/ kk,susah ngurus?081225497325 Jgn tunda,nanti anda menyesal

REKLAME Bikin²: Neon Box-Papan Nama-Huruf Timbul-Acrylic-Konstruksi-Revisi. Hub: 6507370 Pin: 3256821A

WEBSITE Buat Web berkualitas mulai 800rb. Hub: 082310522303 BB: 76B7231C www.jagonyaweb.com B00002.2014M96607-3

B00692.2014.97199-3

Js pngrsn izn ush HO,SIUP,TDP, TDI,CV/PT,pspr,STNK.Hub: 081222285644;02749181838 B00002.2014M97468-3

BI Representatif.Urus Hak Cipta, Paten,Merk,HO,SIUP,NPWP,PT,IMB, CV,UD,Pirt,MD,Halal,Pecah Tanah, Laporan Pajak,TDI,TDP. Hubungi: 085100692555 / 081915523599 B00385.2014M97984-5

BIRO JODOH Sedia data,foto lengkap muda-tua smua level.Mudah kontak dan jumpa .Ke S-Club aja.HP:085878695123 B00002.2014M98143-3

CLEANING SERVICE Bersihkan KamarMandi wastafel batup closet berkerak kotor hitam hub 085228739434 bersih terbukti B00002.2014M94229-3

Spesialis membersihkan km mandi kotor/berkerak jd bersih sperti baru lagi.Hub(0274)9229868(Alif) B00002.2014M97315-3

Kmandi,wastafel,bathup,brkrak, kusam,htm jd brsh/br.trima poles marmer granit traso 087738188159 B00002.2014M98246-3

MONEY CHANGER

B00002.2014M85905-3

B00002.2014M95434-3

B00002.2014M95436-3

Obt tlat bln,djmn asli kw no 1,trbkti 1xpke 100% tntas, aman tanpa efek smpg. 087834100999 FITNES/SENAM Mau sehat & bugar?Aerobic,Fitness, Pilates,BL,Yoga hy di Kartika Dewi FC Jl.Kyai Mojo 18A:8551222 SMS:085228882300 pin BB2B2F52D7 B01033.2014M96970-4

Murah!!Distributor sepeda statis Platinum anti gores.Dptkan diskon bsr special akhir thn.Minat Hub:081903710498/Pin BB:7DOF84A8 B00002.2014M98333-4

GIGI PALSU Pasang gigi palsu bergaransi @35rb @50rb @75rb @100rb @150rb Hub: 0817260624 Banguntapan

B00896.2014.98059-3

REPARASI Mandiri Jaya Tehnik service panggil garansi khusus kulkas & m.cuci T:085225698904 / 081328711780

B01347.2014.85017-3

Ahli psg gigi plsu cpt & rapi bergaransi hub: 087739384035 / 085868142935 Fauzan

B01347.2014.92819-3

B01347.2014.90980-3

Kulkas.Kulkas.Spesialis Servs Kulkas Pngl(Grs)AS:085102584084, XL:081804198271, m:085643105720

Ahli psang gigi & behel brgaranzi hrg 30 & 50 anda telfon kmi datang H: Ahmad Zaini 081578877748

B00385.2014M96511-3

B01347.2014.91453-3

P.Nur=Pakar=Mesin cuci,TV,klks, dspnsr,dll,murah,garansi,cek gratis, seJogja=085643533221/8273838

Ahli psg gigi&behel brgrnsi hrg mul 30.50.90rb Alfin 081804166624 / 082221052250 anda tlp km dtg

B00002.2014M97726-3

B01347.2014.94174-3

“Servis TV,Tabung&LED”Cek=Gratis. Mas Budi,panggilan TV=Lngs jadi!”Murah24Jam=30rb”AS:085100870070 X:087738242679 Me:085879968833

Ahli gi2 profesional, kwalitas terbaik & brgaransi 1th Hub : 081904167870. Herman B01347.2014.94184-3

B00002.2014M98050-4

Pasang gigi palsu bergaransi @35rb @50rb @75rb @100rb @150rb Hub: 081327696693 Jl Wonosari km 5

“Ahli TV14-34,LCD&LED”Pak Supri cekTV=Gratis,murah&Lngs Jdi dt4 servis Panggil=10rb”sDIY&24jam” Rmh=0274-4361652 T=085228491818 me=085878282940 XL=087838724179

B01347.2014.95161-3

Golden Dental mnerima pembuatan gigi palsu baik Drg/umum.H:087738827772-082137442447 Rieke/Wahyu

B00002.2014M98051-5

Specialis srvs laptop/PC.Siap Jmput. Djmin oke.Fast Respon.Mas Dibyo: 085729316124 Buktikan!Murah! B00002.2014M98185-3

SEDOT WC SedotWC sal-buntu sumur bor P.Romadhon Tlp:7409202 Jakal,Maguwo Hp:087739506060 Ringroad lsg dtg B00001.2014M90894-3

SedotWC,smrBor dalam,saluranBuntu 085100419954 Semaki-Wirobrajan P.Zahid 3207581 Jl.Ringroad utr B00812.2014.91330-3

B00002.2014M96269-3

SUMUR BOR “Jasa Bikin SmrBor 0-100m/Gali, Suntik Kering,SdotWC&Svc Pomp A.H:081804023000 Bp.To(Se-DIY)24jam B00002.2014M85890-3

Ahli smr,bor tmbs batu&pompaAir/ sdtWC:PAK TRI,Gejayan&Jakal 081802742838/0274-8545678 lsg tukang,murah,jjur,siap24jam&grs sd 1th

Psang gi2 brkwltas&brgrnsi, mul30,50, 100...Hub:XL-081904203519 IM3085643894454. trima panggilan B01347.2014.96344-3

Ahli pasang gigi palsu cepat & rapi bergaransi.Hub Fayrus 08139214450 B00002.2014M97153-3

Dental gigi&behel srvis&gigi varplast/ brgrnsi hrg30.50dst H.M.Hidayat 087857703936@7EBE163E KtGd B01347.2014.97514-3

MORO LANCAR,sdtWC,salbuntu,svs pom air,Smr bor T.7432762Jl.Wates T.0817228577 Jl.Magelang lsgdtg

B00812.2014.90472-4

Tkg sumur bor pompair salbuntu sdotWC T.087738518585 Ridwan,Babarsari,Baciro 085725939978 lsgdtg

B00812.2014.91334-3

B00002.2014M90740-3

AhliSdtWC,salMmpet,svsP.Air, Ahl Smr3013870Jl.Mgl.085643965557Jakal.085643346557Glagahsari P.Fandi

Lgs tukang.SmrBor 0-100m+SVS/ psg pompa air sgl merk dll.Pak Pono T:085729402900 seDIY bergaransi

HERBAL Tersedia berbagai jenis herbal. Jakal km 8,7 dayu depan masjid nastain. Hub:085668402343

B00812.2014.91347-3

B00812.2014.90947-3

AhliSumur/sedotWC/SaluranMampet PYatman JakalMonjali085292531172 JlWates/GampingFlex085100400668

Bor dlm tembus batu,suntik,timba, svs pompa,sedotWC pnuh,buntu,anti petir.7420981 Jl.Wates-Godean

B00002.2014M91633-3

B00812.2014.91337-3

Spesialis sdt wc,sumur bor/gali svc pompa air T:085743218880/ 087838635777 P.Yuli Lsg tkg

Ahli sumur 10-100m,gali,servis pompa air,sedot WC,sal.Buntu.P.Nuri 081226561001 segera dtg 24jam

B00385.2014M94055-3

B00812.2014.92677-3

SedotWC/saluran buntu/sumurBor P.Jamidi 081804033665 Jl.GejayanJl.Solo 085103127999 Jl.RR utara

Ahli sumurBor/suntik,servis pompa air,sedotWC,saluran buntu dll.Hub: 085102173001 Pak Min Jl.Solo

B00002.2014M94332-3

Anda Telat Bln&Haid tdk lancar? Proses aman 2-3Jam Brhsl,100% Tnp efk smpg (Grnsi)H:081904136000

Obat lancarkan haid / tlt bulan dijamin 2-3jam lsg lancar 100% aman& bergaransi H: 0819-1555-9797

B00002.2014M92013-3

B00002.2014M92992-4

Obat tlat haid cukup 1x pake berhsil,KW trjamin trbukti aman tanp ef smpin apapunHub087839842333

B00002.2014M95181-3

Assalamualaikum...Print Banner 14rb/ m High Rest tanpa syarat bikin/ reparasi,Neon box,papan nama,billboard 087738381134 Java Comm Umbul2X Kain,Spanduk Sablon,P.Nama, NeonBox,H:B2D,Jl.Ontorejo9 Wirobrajan.02743335097-BB:5133E646

B00002.2014M92063-3

Obat tlt bulan & tlt haid kw1(Depkes)aman,tuntas,brgaransi 100%. Dtg&konsultasi bs di tempat H: 085740662009/087739010401

Cra cpt lancarkan haid&tlat blan (trbukti 100% amn tnp ef’smping) H:085-643-643-627 (gransi 100%)

B00002.2014M97981-8

Ahli huruf timbul,stainlis,galvanis, acrylic,neonbox.Hub 087739397171 berkualitas design gratis

B00002.2014M92058-3

Spesial obat telat bulan solusi cepat ckp 1kali pemakaian 1.2jam tuntas 100% hub:0877-1999-0003

B00002.2014M95175-3

B00002.2014M97893-3

B00002.2014M98192-3

B00385.2014M92020-3

Obat Telat bulan Kwalitas No.1 Djamin 1x Pake tuntas 100% tnp efk smping.Hb: 0857-2992-5777

Butuh obat aman utk telat bulan anda? dijamin 100% berhasil dlm 2jam grnsi tuntas H:081903444484

Konsultasi supranatural melayani: pembangkitan ilmu hikmah,buka aura,pengasihan,pesona diri,pelarisan dagang,rejeki,pengisian badan, pagar gaib/rumah/toko,pengambilan pusaka,ruwat,gangguan gaib,sedia ajimat(benda bertuah). Hub:085640222430/087839995009 Tuntaskan mslh eknmi,mudah,praktis.Tnp ini itu.Nyata garansi uang kmbali.Bpk Rauf 087839711869

B00385.2014M92018-3

“Mengatasi telat bulan&haid”dijamin asli,brhsil 100% aman tnp efk smpg(grnsi)H:085-702050-700

B00002.2014M94329-3

Puji syukur atas terkabulnya doa Novena Hati Kudus Yesus di Ganjuran.Keluarga Aji YK. PERCETAKAN Raja Nota,Kop,Amplop,Map,Kuitansi,Brosur,Buku,Undgn Sesuai Budget.Anda Tlp Kami Dtg 085643023453

B00002.2014M91974-3

“Obat Telat Bulan”Aman 100% tnp efk smpg,1-2Jam brhsil (Garansi sampai tuntas) H:081-7060-6090

B01347.2014.93395-4

B00001.2014M97884-3

BIRO JASA “Borobudur CiptaPaten&MD. Urus: 1.Hak Cipta,Paten,MD 2.Izin,Pupuk 3. SP,MD,CD,PD,TR 4.Halal 5.Bercode 6.HO,NPWP,SIUP,TDI.TDP,IMB,TDI, SIUJK Ex-Im,CV/PT,UKL-UPLSNI,NIK Hub: Jl Nyi A Dahlan No 74YogyaT. 377543/412683/08122759901

OBAT Obat telat bulan dijamin kwalitas no.1 ckp 1xpakai langsung tnts 100% Hub:0878-3888-1666(Grnsi)

Obat tlat KW1 1-3 jam sudah bisa keluar trjamin 100% aman tnp ef samping.Hub 087 838 4000 63

B00002.2014M97659-3

Gb AlHabsy:Lanc rizki,pnymbhn pnykt,ush,jdoh,bka aura,pnngkal gendam,dll.H:087838216014.Almt Terwilen RT01/RW29 Seyegan Slm

KLINIK

Servis pompa air,bor dalam 20150m sedotWC,saluran buntu dll. P.Bayu 087838452245 Jl.Monjali24jam

Solusi gaib utk kasus pidana/ korupsi,lulus tes,tlt bln dll H:Ki Wiro 087838971157 JlMangkubumiYK

B00002.2014M97951-3

B00002.2014M96297-3

B00002.2014M96017-3

Murah SedotWC buntu/sumur/sv pom air T.9235478 Janti, Maguwo087739394535/Gamping 085641590049 OK

SKRIPSI Himawan,ST,SE,SH,MM-anti plagiat Alumni UGM-ekonomi/hukum/pddkan/ kshtn-cepat-bkwlts 087845651959

TERNAK Dijual Baby Chick Feeder ada 400bh.Kondisi second,brg bagus,terawat,hrg nego.Hub:087839765758

“Pusat”Jasa angkut:Truck-Box/Bak Gran-Max Box,Pick-Up(pindah kntor/ rmh/kos)Siap antar-dlm/luar kota Tlp/ SMS:7885422/085292999937

B00002.2014M93859-3

Ahli bkin sumur bor/gali resapan sdt WC systm vaccum,svcPair H:085878955677/085102884317 Lsg Tkg

B00812.2014.98022-3

B00692.2014.98374-3

B01347.2014.86295-3

B00812.2014.95806-3

Pakar sdt WC,WC mpt,smrborgali H:JlMagelang/Wirobrajan 087838888652,JlGodean/Gamping 9373144 ngo

TANGKI SdtWC,sal Buntu,smr bor. 085713390776 Godean,Jombor, Jakal/085100854298 Umbulharjo.P.Rianza

Jual Murai batu sumatra MH banyak pilihan yg serius hub 081 726 6579

ANGKUTAN “taxibarang” jasa angkut, pindahan kos, pameran, rumah, kantor, 50rb. 24jam 9598800 / 0818463061

B00002.2014M93591-3

Ahli sumur bor dalam tembus batu sedot WC svs pompa suntik alat milik sendiri.Hub: 9150999 Murah

B00002.2014M97141-3

B00692.2014.98358-4

B00001.2014M98116-3

B00812.2014.95805-3

Sdt WC+sal.Buntu/sumur bor 030m/suntik 085600370179 Jl.GodeanJl.Solo 087738260003 P.Yuri 24jam

Griyaditya.Jasa bgn baru/renovasi,RAB,Htg strktr,Gbr IMB (Komitmen,kualitas)Hub:08562950969

SUMUR BOR AhliSmr Bor suntik sdtWC salbuntu s-pompa H:085100861223 Maguwo T.9106325 Umbulharjo P.Malik Sgr

Ahli SdtWc,salBuntu,SmrBor/suntik, gali,svs pompa air P.Mur Jogja 085100442374/0817228556 LsgDtg

B00812.2014.97002-3

B00002.2014M98148-3

MUSIK Jual cpt Sax Alto Weril,baru pake 2bln,mulus 100%,lngkap dg koper lux Weril;9,4jt.H:087839404080

SEDOT WC Sedot WC/kuras WC/WC mampet T.08122995754 Jl.Godean-Jl.Bantul T.081804033665 Jl.Wonosari-Kalasan

SedotWC/SalBuntu/BknSmrBor PMugi JlGodean/Demakijo H.085327539598 Gamping H.7831326 Langsung Dtg

WS Koi Centre jl imogiri tmr km 10 ktonggo (jejeran) wonokromo,mnrima spcial pmbuatan kolam koi 081804335759 www.wskoicentre.com

Butuh CCTV ? Segera ke Jogja CCTV.Jl.Mayjend Sutoyo67A Yogyakarta Hp:0851 01 819630, 08158813649

B00692.2014.98357-3

BESI Jual Besi SNI @ 6mm=22rb @8mm= 39rb,10mm=60rb,12mm=85rb 13mm= 99rb,Kulir10mm=61.Hub:0812.2716.4500

B01033.2014M90573-4

Melayani renov/bangun baru borong tenaga maupun brkt bahan, cepat,halus,berkwalitas+bocoran 085291382305/081903735044

B00896.2014.98060-3

OX Parabola Agen Resmi CCTV AVTech Indovision,TopTV,OkeVision, OrangeTV,BigTV,TopasTV,Viva+,KVision,Skynindo,TransVision,Parabola Digital.Sdia prltn MATV u/Hotel dll.RF Modulator,Booster,Splitter,TAP,Combiner,Kbel dll.HOS Cokroaminoto70 YK.563850/0811283040 BATU ALAM Bata merah murah!Segala ukuran kirim cepet!order minimal 5000 sms ok!T:085643165333/085927444084

B00002.2014M98251-3

B00002.2014M95675-3

Dibeli tinggi hpmu all merk harga bersaing siap jemput 24 jam tiqp hari, sms nomer 08156574545

ALUMUNIUM Persada (alumunium) kusen/partisi, jndele/pintu,kaca,rollingdor(besi) pagar,tralis,canopy,tangga,balkon,folding gate.082227997666

LAUNDRY Di jual murah peralatan laundry komplet 3mesin rak etalase dll.Harga obral.Hub:Alex 082231469009 PERCETAKAN Pusatnya Cetak Nota 90rb/Rim,Undangan Nikah Mulai Rp11.00,Hub: 085643264285.BB:32416EB4,Sleman

Anda Mau Membuat Kolam Renang yg berKualitas?Tidak Perlu Ganti2 Air! Kami Ahlinya yg berPengalaman SMS.Jakarta_Pool 081219381999

VIDEO SHOOTING Foto/video shot/multimedia spcialist. pre/wedding clip.edit/trnsfer,dll.Hub sgera 085643226484 :)

PB PLN:450W=1,3jt;900W=1,7jt; proses cpat & Pghemt Listrk sd.40% H:2610516/087738353278 CV.MJT

Pasang listrik PLN murah 450VA= 1,250jt,900VA=1,7jt,1300VA=2,05jt,2200 =2,9jt,3ttklp+1stk H:CV Buana Gita Laksana T:7827926/372377

B00002.2014M91565

B00002.2014M97301-3

B00002.2014M94001-3

BANGUNAN Melayani renov/bangun baru borong tenaga maupun brkt bahan ,cepat,halus,berkwalitas+bocoran 085291382305/081903735044

B00001.2014M93814-3

Obat Pria Dewasa Tahan Lama 24Jam.Garansi-Gratis Antar DalamKota Tanpa Efek Samping.082323235953 B00692.2014.97194-3

Mau disayang istri?? Pake Golden Pil jd tahan berkali2,usir impoten&tdk tahan lama=08122995001 B00001.2014M97889-3

SusuNabati plancarASI mama soya trbktiMnbah kwnts&kwlts ASI.Dptkn diApotik/Mnmkrt tdkt0817278232 B00812.2014.98021-3

B00812.2014.94996-3

B00812.2014.92678-3

PengurasanWC cpt bersih dg truk tangkikhusus tdk cpt pnh lg.H:ChandraKirana12 Sagan562858/589589

Tirta Wasis,SdtWC,SmrBor/Gali/svs P.Air/SalBuntu.Wahid081283020600/ 085868780690Jl.Godean/Jlwates

KLINIK Pingin dicinta suami?pake CrystalX jd kesat mencengkram,usir keputihan& bau tdk enak=0817260255

B00198.2014M95505-3

B00812.2014.93372-3

B00001.2014M97891-3

B00002.2014M96535-3

Obat tlt & haid!! aman tnp efek samping,tlh trbkti 2jam tts 100% dijamin grs.Hub: 0878 3929 8282 B00002.2014M97347-3

Obat lancar haid asli KW1 ckp 1x pemakai lancar aman 100% terjamin grs Hub: 0877-45-4444-24 B00002.2014M97351-3

OPTIK Apapun Keluhan Penglihatan Anda,Serahkan Kpd Kami Optik Naufal Jl.Wahid Hasyim No.33 Tlp:374357 Trima Resep Dr Dokter Mata/Periksa Mata Ditempat. B00165.2014.92442-5

Baru tiba aneka Rayban original diskon 50% Naufal Optik Jl Mataram 36 Yogya 0274-524860 B00002.2014M95444-3

PENGOBATAN PIJAT SARAF.Khusus:Stroke,Saraf kejepit,Lumpuh,Vertigo,Epilepsi,dll. Sembuh Total.70mtr selatan per3an Jati kencana Timur jalan.Hub: 085799891358/087736982177 B00812.2014.93023-5

Pjit cpk darah tinggi Vertigo Asma& bermasalah.H:Parmi 085867471399/ 087838287965 drumah jasa 60rb B00002.2014M93206-3

Obat telat bulan, tnp efek samping kwlts obt d jmin, 100% lncar hub: 087836273377/ 085226922227 B01347.2014.93399-3

Almuntaha trapisyraf boyok migren vertigo usbuntu bahupundak nyeri dll 087839496415/085329304112 B00002.2014M94522-3

HAN-SENG Obat Kuat Viagra, Cialis,Procomil Spray,Vimax,Alat Sex P/W Jl.Anggajaya (Terminal Condong Catur)/ Jl.M.Supeno 18 (Umbulharjo) 081325270789 Antar gratis B00812.2014.96133-5

Tlat bulan? solusi pasti,cpat,amn tnp ef smpg,ckup 1xpke djmn 100% tuntas.085729284440 B00002.2014M96542-3

Pengobatan diabetes & masalah laki-laki sabar & ramah Hub: 081915549382 Ibu Rita/no SMS B00002.2014M97406-3

Ayuk 085 227 015 562 massage dijamin sabar sopan khusus dipanggil pasti ok No SMS B00002.2014M97653-3

Jual obat kuat Lion USA,Cialis, Viagra.Pembesar Mr.P,Perangsang wanita.Alat bantu sex P/W.081388388355 Pin.224692E2 bisa antar B00002.2014M97778-4

Keistimewaan Catuaba, untuk vitalitas laki2, tahan lama, besar & panjang, sms : 085743519799 B01347.2014.97802-3

PmbesarPns,ObtKuat,Perangsang P,Alt Bntu Sex,H:081250880045 A-ZAY Jl.Mgl Km12(Sblm PolresSleman) B00165.2014.97814-3

Obat Kuat,Viagra,Vimax,Cialis,,Alt Bnt sex l/p,pmbsr pnis & obat prgsng,Ko’im:081328410005 antr grts Jl.Mglg km9 per4an Denggung B00165.2014.97822-4

Anda slh urat,kesleo,cpk atau perutnya trsa skt Hub 087737502137 Bu Atik ni bnr pjt tdk ada plus B00002.2014M97962-3


SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

PENGOBATAN Bekam unt kecantikan dan hilangkan penyakit dan badan jadi sehat segar Hub:0274 8280268 HP:081804043625 Trima Panggilan B00002.2014M98190-4

Pjat capek2 kjantanan hpertensi hpotensi vertigo diabet P/W js 60rb 1jam H:Bu Ambar 087738856000 B01347.2014M98339-3

Ibu Ida dgn 2 asisten mgtsi lmh shwt,ed&perbsr Mr.P psti tnts,biaya terjangkau / 085601939252 B00692.2014.98362-3

Rahasia terapi urut khs masalah pria dan wanita(bnr2 terapi)ckp70rb,Bu Tri 5asisten 081392625717 B00692.2014.90520

PIJAT & LULUR Bu Wiwin spesial pijat terapi pegal² dan capek, Jl Parangtritis KM 15.Hub: 0821 3884 8584 B00385.2014M97491-3

Massage Cantik pelayanan sabar & ramah khusus panggilan No SMS.Hub: 087738473269 B00002.2014M97535-3

Pijat khusus laki-laki dengan teraphis laki-laki area Yogyakarta. Hubungi:Bejo 0857 0700 66 69 B00001.2014M97564-3

Pijat cape² fullbody khusus pria dijamin bugar kembali ditempat.Hub Mas Yandi 38th 085729057344 B00002.2014M97651-3

Msg kbgrn,vitalitas sgl kluhan frigid,dll.Tng pria:un.P/W/Pstri privacy sgt aman:081.903.705.344 B00002.2014M97654-3

Pjt fulbody,scrub,spa.Salon khus pria dg trapis pria di Nologaten dkt Amplas 08111460856/7889227

B00385.2014M97669-3

Pak Jhon 40th Mr Brewok melayani pijat capek2 kebugaran Tlp:082163881501 service memuaskan promo B00002.2014M97683-3

Nggak usah cari kesana kesini kalau mau pijat datang aja ke tempatku pasti mantap(085729866117) B00002.2014M97689-3

Dara 20th terima massage sabar ramah telaten. Hub: 087738376985 / 081903797771 B00002.2014M97748-3

Pijat+lulur 50, semir+facial+creambath 50 dg 3 tng wnt ringroad timur ngipik kt gd 087738516143 B00692.2014.97838-3

Riko massage 25th ditmpt/dipgl tarif 50rb fullbody massage 90 menit call 089507874362 bnr bs pjt B00813.2014M97860-3

Pijat Laras 3trps ahli u/ cpk²slh urat prt tdk enak kerik Jl Wonosari KM7.Hub:Murti 085729234787 B00002.2014M97888-3

Wisnu msg pijat kebugaran khusus pria dgn tenaga muda. Call:087739188316 PIJAT & LULUR Massage bugar,dijamin fresh, khusus dipanggil aja.Hub:Cyntia 085113367685 no sms B00001.2014M82316-3

Terapi Massage sht bugar rilex krg gairah khs cewek/ibu muda Hub Boy 081390093993/089624403855 B00002.2014M87667-3

“Syahrini Massage”15tnga wnta cntik,sbr,muda,high class,service OK,ditmpt/pnggl.HP:081359772706 B00002.2014M88262-3

Pjt+membersihkan seluruh bagian tubuh bisa sharing/curhat sabar ramah man for man 085643886176 B00002.2014M90729-3

Wonderful Massage kapster muantap ,Jl.RRbrt P4anDemakijo keutr2km tmrjl(sblmSlknMtrm)085643030463 B00812.2014.91333-3

IndoMsgForMenDgTngLk2Prfsnl.Pcykn SllKbgrn&KshtnTbhAndaPdKmi. TrsdiaPktBdScrb&Eartrpy0274386390085762622116-27D73133JlVeteran97UH B00165.2014.91476-4

“Bunga Daun msg” terapis br2 ada6fulAC dijmn puas RR utr, brt UPN 087837440011 pin 7FAE17EF B00198.2014M91659-3

Mawar Massage fulservis 32thn ada tmpt,ttm,teman curhat 087838807983/08999182785 bukti bkn janji B00002.2014M91873-3

Dewi Massage mlyn msg trdsional lulurbodyscrub Pgln Hotel24jam 082323083353 nosms noprvat number B00385.2014M92474-3

So Sweat&Fantastic.ALLMORE Massage. Trapis Ramah&Handal.Tmpat Nyaman.AC.Per4an R.Road Demak Ijo keutara30m barat jln.081931773176 B00812.2014.92676-4

Christine mssge(43th) 087738707207 br js slrh tbh cpe2 fresh sbr sopan keibuan bs curhat di tmpt B01347.2014.92818-3

Widya 35th bagi anda yang ingin fresh N Rileks hubungi 085727619118 kss dipggl B00002.2014M93107-3

Ahli pjt BuTamara cpk kecetit slh urat kerik dll timur PLN Rejowinangun drmh No sms.085878111850 B00002.2014M93212-3

Bu Sum pijat capek kesleo perut tdk enak kerik dirumah,Gembiraloka ketmr,Hub Rara 085743900411 B00002.2014M93215-3

Pijat kesehatan bu Ita tng prof pro5-an ringroad Ketandan ke selatan 50m barat jln 087839621447 B01347.2014.93761-3

Spesialis pijat khusus laki²,Jln Paris km15,Patalan,Gerselo.Hub:Ibu Reni Bariah,081390233408 B00002.2014M94515-3

Pjt trdsionl b Sumiyati Pelem Lor Pria/ Wanita087803944987 085848895957 085229791137 087845642053 B01347.2014.94748-3

Anda ingin pijat kerik urut Hub: B.Shella 0857 7695 0505 pelayanan ramah dan sabar B01347.2014.94750-3

Anda capek? Mau pijat? Hub: Dewi HP: 087738072233 Bisa ditempat dan di panggil. B00002.2014M94837-3

Mimin pjt sehat capek2 dll di4 ramah 081548267782 JEC ketmr 200m blkg pom bensin keutr 200m Fresh B01347.2014.95162-3

EMELY Mass,full body kontak siap untuk anda dijamin puas. Hubungi: 087839147282 B00812.2014.95813-3

Lily 08588 1315159.Wanita china. Baik,sabar,sopan,pijat lulur dll,khusus panggilan 24 jam B00001.2014M95931-3

Pijat Sehat Kharisma 2 Jln. Prambanan - Piyungan Yk. Bokoharjo Call 0857 2586 1059 B01033.2014M96374-3

Anda ingin rilex datang di tempt Salon Mayang dngan terapis yang handal cntk rmah.H:085225290646 B00385.2014M96508-3

Pak Afan 40th mlyni pjt sht bugar cpk2 lelah tng pria utk pria dit4 dpanggil SMS ok 081903751183

B00002.2014M97914-3

Rahmat massage full bodi khusus untuk pria dit4 dan panggilan Hub no tlp 087838956035 dijamin ok B00002.2014M97931-3

Cantik Massage tenaga wanita wanita cantik sabar khusus panggilan, Contact Person: 081226165299 B00002.2014M97966-3

Ali Massage tenaga pria muda ganteng bersih khusus panggilan, Call: 087738225989 B00002.2014M97967-3

Fredy”23th”si cowo macho pijat khss wanita anda bisa fresh dan segar. SMS:089639002956.Khs dipgl B00002.2014M97972-3

Sandy pijet khusus melayani Ibu/ Wanita tarif 50rb khusus dipanggil 087736681152 B00002.2014M97990-3

Srini massage, mandi lulur, Spa dll pelayanan ramah & sabar H: 0878 3940 4088 / 0821 3555 1859 B01347.2014.98037-3

B00002.2014M96937-3

Tubuh anda ingin fresh dan rileks ,H:Ida 087838234778.Ringroad Timur perempatan Kotagede Modalan

B00631.2014M97291-3

BPR Karangwaru, Kredit Murah 0,95%Jaminan BPKB/SHM Hub Joko 6534686 /085643455384 B00631.2014M97292-3

BPR Karangwaru, Kredit Murah 0,95%Jaminan BPKB/SHM Hub Faiz 08563998729 B00631.2014M97293-3

Kredit bank macet?Jaminan mau disita?Takeover BI chek jelek kami bantu 087738352141 Pin 52140E2B B00002.2014M97381-3

GADAI Ttp mtr/mbl STNK sgl plat/th lgsg cair&plafon tggi/aman/BPKB mtr/ mbl t.surve/potngn 087738557006 B00002.2014M90305-3

5menit cair tanpa bunga mobil/ motor+STNK HP,BB,laptop,tablet,TVLED,camera,orgen.087738311867

Bth dana mddk cpt & lsg cair jminan mtr+stnk/BPKB mtr.Aman & resmi Hub:0274-6875853/087838100580 B00001.2014M96784-3

Dana lsg cair.Jmnn BPKB/ttp mtr/ mbl+STNK.Aman&dpt cshbck.Jl.Godean Km4.085747000838/087738829877 B00001.2014M97097-3

24 Jam Camera/Laptop/Motor/Dll:Bs Di Jemput.Office Dekat UMY RR. Sltn & UPY(PGRI) 082323235952 B00692.2014.97575-3

Dana langsung cair jaminan BPKB Mtr/ttp motor tp survei Jl.Veteran 89.Hub:085643544090/02747000318/085228998492/087739047369

B00896.2014.98067-3

B01347.2014.97218-4

Butuh Dana Talangan Proses TOBPKB/Sertifikat,Dana Sebrakan SHMH.088215199748

MLM Dicari agen kopi Aljanah Mahkota Dewa dari Malaysia bnus Royalti dll Inves 400rb.087839555563

B00896.2014.98068-3

Butuh dana cpt? jaminan BPKB motor 2005 up. Proses cpt mudah tnp pot,angs rngan. 085 724 535 775

B00002.2014M97719-3

B00385.2014M98386-3

B01033.2014M93538-3

KUE & BAKERY

B00001.2014M93136-3

Bth Dana Expres jmnkn BPKB mtr/ mbl min th95(plt luar bs)Prs cpt+tnp survey T081804251073/6684299

RUMAH MAKAN Spesial:Tongseng bulus,Cokrodiningratan No.221 Yk H:08179412432 http/www.youtube-afandibulus.com B00002.2014M96695-3

B01033.2014M98107-3

Masage khss pria,tnga pria muda mlyni pjt ful capek2 lulur,trif terjkau khss dpnggl 081903754394 B00002.2014M98154-3

Andi ganteng terima pijat capek2 &kelelahan dijamin puas khs panggilan H:085729588024 BB:7EE791B5 B00002.2014M98179-3

Elang Msge Tng Pria muda utk pria/ wanita,pasutri,ditempat/panggil prof&ganteng hub:081216933099 B00002.2014M98270-3

B00074.2014.91771-4

Nita Kirana 17th si Jelita dgn gaya yg mengesankan.Buktikan dahsyatnya. H:085600399914.Ditempat.

Bntu tutup kartu kredit/KTA hanya bayar 30%, hutang lunas 100% Legal. Hub:089604553585 Sofi

Pijat dan kerik.Siap memanjakan anda ditempat.Bu Rita.Hubungi nomer 087738067660 No SMS

Raja murah gesek tunai klitren 1,5% pelunasan 2,5%. Telp:0274-585235/087839900922 depan UKDW

Pijat tradisional khusus pria dgn tenaga pria harga mahasiswa.Hub Rian 08995103296

Promo akhr th! Gestun 2% Plnsan 2,3% All Card Almt RR Utr Tmr per4an Gejayan.085743803998 SMS OK

PutriSalon&Spa,Msg dg plyn Ramah. Pr4n Lmpu Mrh kamdanen ktmr 100m dpn TB SidoWahyu 087802824499

KREDIT Gadai BPKB Mtr/Mbl Cukup KTP, KK,1 Jam Cair No Bicek No Survey Pndtg Ok Sms:087837515155 Pst Cair

B00002.2014M98286-3

B00812.2014.98290-3

B00002.2014M98307-3

B01033.2014M98326-3

“Gadis Cantik” nssg 15tng wanita trbaik&brklas di t4/pggl 082163083348/081542683503/087869682575 B01347.2014M98335-3

Pjt Shiathsu, capek2, keseleo, buka jam 8 pagi - 7 malam. Hub : 087738724048. no sms B01347.2014M98337-3

Pijat terapi tradisional utk keharmonisan rumah tangga capek² hub aja Ninik 081327328717 No SMS B00002.2014M98338-3

Ivan Fresh pijat kebugaran krj sndri asli Bandung trm tmpt/pngln utk wnt/ pstri&pria 085868151785 B00896.2014.98394-3

Jasa pijat trdsional utk pria/mhsiswa/ bpk2 bs dit4 atw dipnggil tarif ringan P Ajik 085702641213 B01347.2014M98450-3

Imelda 25Th,Baik,Manis,Sabar Jd Tmn Curhat,Service Ok.Call XL: 087838276039,Tri:089510039034 B00165.2014.97267

Charin Pijat&Terapi Utk Keluhan Pria Dewasa,Ditmpt Di Gamping H:0878 3833 2211 Tmpt Br Lbh Nyman B00165.2014.97269

SABUN-KOSMETIK Grosir Parfum lokal30rban cosmetik BSY Pepaya Pikang Walet SJ Kutek dll 081228041661 Pin52234312 B00002.2014M93537-3

Mo wjh cling fkex hlng dlm 14hr,bdn pth mls hmt fls,bdn lgsing dlm wkt sngkt&cr crds tuntskn kepthn,herbal,BPOM.Hub:085327381522

B00812.2014.90948-4

“New Geisha Sln”dg trapis md,aman RRbrt p4an Demakijo keutr 150m/ tmr jl bk:9pg-8mlm 087838235199 B00002.2014M92954-3

Amora Spa,Refresh your mind+body. Tempat nyaman,Parkir msk.Dengan Fasilitas TOP. Jl.Mgl Km10,7 HP : 081804244457/ BB51E79E42 B01033.2014M95408-4

B00001.2014M93439-3

B00001.2014M94401-3

B00001.2014M98106-3

RADIO

B00002.2014M97045-3

B00002.2014M97379-3

B00001.2014M92774-3

SUPLEMEN

Javas Aroma Jl Pket Hemat Resep+ Bahan u/60Lt Det Cair Polos=170Rb Det Cair Polos+Oba=200Rb Sunligt+ Byk Busa Plos=250Rb Softnr+Micro Pfm Plos=180Rb Sampo Mbl Salju Polos=150Rb Super Pel Wangi=225Rb Semir Ban=500Rb Softerjen+Oba Plos=275Rb 0857-0244-4121

SEKOLAH

B00165.2014.91466-8

Mari beternak uang.150rb jadi 25jt/ bln.Brosur+modul kirim gratis sms nama+alamat ke:082313285225

Sgr perdana arisan Multiguna Emka std75jt ang750rb/bl±6th bs beli tnh,bangun,mbil.H:087838266319

Rencanakan Investasi,nabung ,ternak uang, sulap receh jadi jutaan hanya:www.linginvestasi.com B00002.2014M97449-3

Jual ush dpt isi ulang air galon kmplt &tmn bcaan >15rb bk+CD2 anime Hub:081222285644/02749181838

Anda butuh dana tunai jaminkan BPKB sepeda motor anda syarat mudah proses cepat.Hub:087839177966 B00002.2014M92615-3

Bth dana tunai? proses cepat ,aman,lgsg cair.jaminan BPKB. Hub: 087738512520 (Ito) B00287.2014.92855-3

B00385.2014M90044-3

B00896.2014.94199-3

B00002.2014M97047-3

B00692.2014.93075-3

Sgr perdana Arisan Multiguna Emka standar 75jt,Ang 750rb/bl ±6th u/ mbl,mtr,dana.Era 087838514191 B00002.2014M93292-3

Dana super cepat!NSC Finance, taksiran murah,cair hari ini,aman.H: Ervi 0877.5635.2323 B00385.2014M93687-3

Kredit macet,agnn dilelang,pendana/ mediasi perbankan sgla mslh kredit bank/koperasi:085729885678 B00002.2014M93925-3

B00812.2014.95799-3

LAIN-LAIN Jual mesin pengering kap16kg/ 30kg.Irit listrik cepat kering.trm konversi pengering.085741674443 B00692.2014.98011-3

Jual Mesin Cetak Batako&Mesin Bata Ringan Bisa Juga Kerjasama Sms/ Tlp:082242815686/08994057182 B00165.2014.98410-3

Butuh Mitra usaha periklanan,bg hasil 50:50 modal 150jt income 10%/ bln H:087839217359 Segera B00002.2014M97979-3

Nulis Dikoran Hasil Jutaan Nyata& Pasti,Min 300rb/hari,Mudah&Praktis, Bisa Dikerjakan Siapa Saja,Metode Terbaru,Belum Pernah Ada.Buktikan! Hub:085 727 686 563 B01185.2014M98086-5

Segera dicari partner bisnid potensi proyek dalam 1 tahun 3,6M bbm:51A80FEA sma/wa:081328096637 B00002.2014M98096-3

Pelatihan Cara Kaya Dg Kartu Kredit Bea 500 rb Jumlah Pertemuan Bebas H:089620982143 SMS Ok! B00001.2014M98104-3

B00896.2014.97905-3

BOUTIQUE

Dicari reseller alat peraga pendidikan Smartcard(BIngrs,Fsk,Kimia,MTK ,dll)Minat hub:085292244518 B00002.2014M98214-3

Kerja berpenghasilan utk anda SMA ,mahasiswa dan umum,2jt/bulan .Minat hub:Arief 085729286777

B01126.2014.98055-3

LCD Rental LCD Projector,Utk Meeting, Presentasi,Nobar,Dll. H:0274 3335097-BB:5133E646 Buka 24 Jam

B00002.2014M98281-3

MODEM Cuci Gudang!Modem CDMA/GSM mulai39rb-160rb.Wifi Router 149rb modemjogja.com553399 HP 08170707020

B00385.2014M95228-5

KEHILANGAN Hlg BPKB AB-6418-EN an Hari Julianta da Kaliajir Kidul 03/10 Kalitirto Berbah Sleman 0817461038 B00002.2014M90369-3

Telah hilang STNK Nopol AB-6550CT atas nama Deddy Darmawan, Segoroyoso RT1 Bantul B00002.2014M97724-3

Telah hilang SIM/ KTP an rochimah dan STNK AB 6869 SU an Abdul Rahman alamat Pundong 3 Tirtoadi Mlati Sleman.H:Ima 08562521050 B00001.2014M97896-4

Tlh hlg SIM A,C KTP,STNK AB6995-PT atas nama Yuswadi,Ngampon SitiMulyo Piyungan Bantul B00002.2014M98016-3

Telah hilang STNK AB-6319-VG atas nama Deddy Darmawan,bagi yg menemukan Hub 081328668595 B00002.2014M98018-3

Hilang BPKB Supra NOFO168585I Nopol AB-2479-DN AN Adene Witya W.Alamat Prm Gadingsari 2/5 YK 55293.Hub 0274564368/081578730773

B00002.2014M98184-3

KURSUS Rias Pengantin, Salon, barbershop, menjahit, bordir, kuliner & catering, hub: 087760807623 www.kursuskusumatiara.com B00692.2014.90521-4

Kursus gratis bersubsidi Bansos program;tek.komputer syarat:KTP DIY.Belum kerja usia 15-40th..Hub: IMBIA Jl.MlatiWetan No.8 Baciro Tlp:544489/085729848271

TOKO

Tlh hilang BPKB No Pol AB-9098DH an Khemani Mohan Tikamdas,Jl Urip Sumoharjo No.69 Yogyakarta

B00002.2014M98205-3

Kehilangan STNK A/N Subekti Wijanarko AB4759GI diJlNakulo Wirobrajan tgl 19Des14.H:081578956084

B00002.2014M98276-3

Telah hilang STNK Nopol AE-3884FF atas nama Harun Arosid,Desa Bukur Madiun

B00001.2014M90910-5

B00002.2014M98332-3

Pengen KPR yg cepet ga ribet yg pasti ga pake BI Checking. Hub:087839459777

Kursus stir mobil “Fadli” murah dan bisa antar jemput.Hub:081328856284/0274-6676320/0274-388866

B00001.2014M94373-3

B00001.2014M92206-3

Dana cepat jaminan BPKB mtr/mbl lsg cair prss cpt bs ditgg rsmi aman srt dbnt 087838381138 SMSok

Cara membuat pewangi laundry Det cair cuci piring pel lantai softner sampo rmbt dll 081326179340

KERJASAMA Bismillah.Dicari mitra krjsma u/buka playgroup&TK cbg ke 2&3.prospektif.bagi hasil.H:08812606399

B00002.2014M95983-3

B00002.2014M92866-3

Dana cepat lsg cair jaminkan BPKB anda T.over bisa proses cepat siap bantu anda HP: 081915550535

RiasPengantn 6gaya 4jt,Dftr skrg= 1,5jt Paes Ageng,Jogya P,Solo P, Basahn,Muslim,Bart.085329191557

AGEN Buku laris Rahasia Rezeki cari agen discoun hingga 50% lihat di www. rahasiarezeki.com SMS HP:085228306233 ada bonus!

B00385.2014M96465-3

Bth Dana Tunai?Prses Cpt,Mdh 1hr, Asurnsi,Trm utuh,BPKB mtr amn. 082892035275/087834972520Eny-Devi B00692.2014.97038-3

Ardo 20th msge ful bodi tnga pria utk pria privasi aman Hub:08995302895 tempat/panggil

Gadai Syariah mtr+STNK pot dpn 10% bng 0% lgs cair aman&mudah. T:082242063432/087838453085 YK

083840404077 Mbak Irma profesional masage berijazah utk:memulihkan kesehatan khs dipanggil NoSMS

Solusi dana tanpa jaminan 1-8jt saya beli laptop/TV LED kreditan anda,cash 087839842989 Danu

B00002.2014M97325-3

B00002.2014M97332-3

B00002.2014M96250-4

CATERING Dapur Kanjeng Mami Catering Melayani:Nasi Box,Mulai8rb/box.H:087839912160/085600785856/277D531A B00002.2014M88935-3

Dhewa Dhewi Ctrng harian/rantangan harga mulai 10rb/box/35rb/rantang. Hub:02748063600/08773961044

B00002.2014M92307-3

JM Catering melyni:bx ater2 ml 30rb,bx ayam utuh ml 38rb,bx kendr ml 23rb,bx mkn ml6rb,prsmn,pkt nikah,dekor.618661/085743313277 B00001.2014M96393-4

Promo!Keagenan tiket pswt&KAI (cek/booking/issued)sendiri 24jam Online system 100rb/www.azhar tourmbc.com Info:081328454648 B00002.2014M96545-4

Pluang usha Loket Resmi pmbyarn On-line PLN,Tlp,Tket,Dll.Free Android.085729886168/085292788168 B00692.2014.97031-3

Bth agen/konsumen utk air minum kes Madania unit usaha PA.Nurul Haq YK untuk wil.DIY dan sekitarnya. Syrt layanan antar minat H:P.Supri 082138678908/087738170906 B00002.2014M98229-5

B00692.2014.94135-3

Krsus slnspa mulai 100rb/model,tmsk prlgkpn+mdel,smpai bs,1guru1sswa, bs privt kermh 081804065608

BARANG BEKAS Dbeli-Lmari/Kursi/Elektronik/B-Antik/ Perl-Bayi/082327578130-Timur Stikes Ayani Gamping.RR-Slatan B00692.2014.97193-3

B00002.2014M98202-3

Tlh hlg SIMA KTP ATM STNK Nopol AB7696KB Atas Nama Rastulin DkIV RT06 RW09 Tirtonirmolo Bantul

B00385.2014M94345-3

B00002.2014M96201-3

B00692.2014.98000-4

Trima ganti cover sofa&sprngbd, trima ganti cover sofa&sprngbd ambil antar safira 6889228/7824782 B00692.2014.98007-3

Telah hilang STNK sepeda Motor AB -6134 -EA atas nama Sudarwo SH MM

B00812.2014.98288-3

B00002.2014M89980-3

B01347.2014.96147-3

B00002.2014M97357-3

LemariPakaian2Pnt Cermin Olympic= 525rb.InStorePromo Springbed Airland disc s/d40%++FulDorprize. SinarSurya Jl.Kyaimojo 79 T583740

B00002.2014M98182-3

PAKAIAN Pusat Bikini Seksi Cowok/Cewek di OLIVE Collection Ph 0274-897917/ 5304188 Pin BB 2a49325c

B00198.2014M97635-3

Bth tamb modal? Jaminkan BPKB motor/mobil cair utuh tnp pot.Hub: Mz kekel 087838485054. Resmi.

Dipredeksi 2025 minyak Indonesia hbs,hdp lbh rumit,dukung anak Anda bisa kerja otak (bkn otot) yglbh makmur, siapkan dg “Kursuspenguatan otak anak”,9447574

B00001.2014M93142-4

Produksi sofa Cosmofa model ukrn sesuai pesan u rmh ktr htl Jl Monumen TNI-AU Ngoto C3 T:4396924

Tlh hilang STNK Nopol AB-3354-BJ AN Dwi Yulianto serta SIM dan KTP AN Matthias Pamoso Diwangkoro

PRINTER & SCANNER Jual catridge 2nd Canon 810,811 745,746 40,41.Dibeli catridge baru/ 2nd Hub:Aswi.com Telp:8296969 LAIN-LAIN

B00385.2014M93778-3

B00714.2014M90942-3

Anda mau jual etalase,springbed, meja kursi tamu&makan,almari, bongkaran rumah dll?Kami bantu.H: [Ind] 08562955954 [XL]081931764323

B00002.2014M98069-4

B00002.2014M98284-3

B00896.2014.98061-3

B00165.2014.94510-3

LAIN-LAIN Langsung oleh psikolog pnemu “Kursus penguatan otak anak”,prestasi sgr melejit,UNAS OK,9447574

B00002.2014M97305-3

MEUBELAIR Dibl kontan dg harga tinggi polSemua mebel jati bongkaran rumahGedung,Kantor dll Hub 08122700229

B01033.2014M97875-5

FOTO COPY Canon IR5000/5075/6570/4570 EX USA Murah bergaransi/mlyn rental office.081809149098/081392534399

Pasti Dibeli Semua Kndisi Laptop, Netbok, TV,LCD,LED,PS2/PS3,DSLR, Trima Brongan,Djmpt 085799224647 Ready:CPU Buildup/Server/Sparepart PC/LCD/Laptop 2nd Berkualitas Hub:0274-588209

B00002.2014M97947-6

UNIVERSITAS Kuliah Prog Transfer Jlr Khusus Smua Jur D3/S1/S2 Akreditasi Resmi &Cpt Slesai H:0819 0371 3347.

B00002.2014M93835-3

CV Karya Teknik,trm srvc AC,cuci AC,bgkr/psg,AC netes,isi freon. Hub:085214174690/085743746661

B01347.2014.97804-3

Beli Hidup/Mati Laptop,Notebook ,Monitor,LCD,LED,PS2/PS3Dll. Djemput087838398788

Beli Tinggi!Laptop/Netbook,LCD/ LED/TV,HP,Tablet,PC. Segala kondisi. Dijemput cpt! 089644147797

SEMINAR Membongkar cara menabung gratis plus income jutaan cara syariah Selasa,30 Des14@Bank Sinarmas, Jl Balapan Kemakmuran Ygy.Tkt grts.Daftar?Ketik:CMY#Nama#Almt krm ke 081392255695;085643674135

Seminar Rahasia Kaya dr Nabung Cerdas Syariah Plus Income10an Jt/bl,Selasa30/12/2014 J15.30 di Bank SinarMas,Jl.SoloYk,Gratis!Ikut?SMS :SPJ#Nama,Krmke087738355503

B00002.2014M93350-3

B00001.2014M96769-3

B00692.2014.92398-3

Top Jaya AC,Srvice Cuci 35rb,tdk dngn,bngkr psg,mati,eror,bocor murah mnggu buka Hb:087738758922

B00002.2014M97766-4

Dibeli tinggi segala laptop/not/mac book hidup/mati bayar cash jmpt 24jm 087838374446/08562906664

B00165.2014.95557-3

B00002.2014M91577-3

Sgl ttg AC ruang:Serv,Bkr/Psg Sewa, Psg AC Baru/Bekas(bs TT) Selaras Alam AC:9623432/081226954977

Bisnis Caturex pasti untung, garansi balik modal, bonus besar 10 orang pertama H: 087733727472

B00002.2014M90078-3

Anda Butuh Modal KSP CitraMandiri Solusinya Resmi&Dijamin Aman Jminan BPKB H.379849/081234111060 B00002.2014M92939-3

Dicari mitra kerjasama utk tmpat penitipan koran+tabloid+mjlh bs konsinyasi,tdk ad resiko,sistem bg hsil H:085743878643

Dibeli..Dibeli..Dibeli terus..Service panggilan laptop/PC/LCD/Notebook. Telp/SMS:087733883338

Termurah DP0/310rbx18bln new Laptop Lenovo HP Asus semua HP Tablet kamera H:7873857/085643166354

Dana Lsg cair jaminan BPKB,T.Over ,luar kota ok,resmi,assuransi,No pot.08562933633,Pin:321201a0

B00002.2014M97757-7

B00385.2014M90048-3

Dpatkan modal usaha smpai 500jt, bunga 0,95%+cpt.jminan SHM/BPKB, bs sebrakan. 082134497843/7877175 B00002.2014M92903-3

Peluang bisnis bbt kunyit hitam asli.Modal 3jt penghasilan perbln 510jt,B E P 10hari,dijamin tdk beresiko rugi,kesempatan terbatas,hanya 21 org.Hub:Mas Dewo Kedai Rumah Pohon,Blunyahrejo barat STM Jetis/ SMK-3 Jogjakarta

Dibeli tinggi laptop segala kondisi syarat legal 24jam bisa dijemput 087839375907 Pin 27C7F0BC

Central Notebook Jl beli lptop d/a Dukuh Jl.Bantul KM1 No80 Yk dpn Popeye.0817155556/08562535559

B00002.2014M92239-3

B01033.2014M97613-4

Showroom Notebook dibeli tinggi laptop notebook hidup/mati eror bs dijemput 6678449/081392051116

Bth Dana Tunai? Mudah 1 Jam Cair,BPKB Motor Aman,Syarat Bisa Dijemput Hub:0878 3943 6983 Yusuf Langsung cair BPKB mtr/mbl plat luar ok cair tnggi bng rngn bs gadai mtr/mbl+STNK H.081327669200

Peluang Budidaya Jahe Organik Modal2,5jt Hasil Bs 10jt Jual Bibit .Pelatihan,Beli Panen 085228747900/ 081804166118 SMS088806074357

B00002.2014M84630-3

Dibeli/Borongan Warnet Hdp/Mati/ Laptop/Comp/LCD Mb/Hd/TV/Dll.0274662 4922/0821 3375 8103 Sms Ok

B00165.2014.91832-3

B00002.2014M97470-3

Dibeli tnggi laptop/netbok/DSLR/LCD/ kmptr/dll segala kondisi 085725750750087738844475-2B4F79CD

Butuh Dana Cepat,1 Jam Cair, Jaminan BPKB Motor Anda,Ochi 0877 2525 3151 Sms Oke

B00001.2014M90891-3

Dewata teknik trm pgln bkr/psng AC ruang cuci,isi gas freon,bocr krgdingin dll Hub:087839732118

B00198.2014M93651-4

Jl Penjernih Oli & Minyak Goreng Bekas @4Rb/Kg=Garam Krosok Putih @2Rb/ Kg @75Rb/Sak Isi 50Kg Hub:Javas Aroma Chem 0857-0244-4121

B00002.2014M74948-3

Bayar cash!! Harga tinggi!! Laptop/ netbook segala kondisi bs jemput 24jam 08562535559-0817155556

AC Buat lowwat ac ruang.Trm:srvice AC,cuci AC,bngkr/psng AC,jual beli.Nugraha AC.7866191/0817460302

B00002.2014M93283-3

Jual parfum laundry eceran/grosrmulai 12,5/L;dtj cair6/L; dtjn bbk7/kg.H: CV,Satria Maju Abadijl Perumnas blkg Amplaz 087738471973

B00001.2014M95027-3

LAPTOP Dibeli laptop/CPU/LCD proses cpt hrga tnggi siap jmput Jogja&Sktr sgla kondisi sms 085729303633

B00001.2014M95337-3

B00165.2014.91831-3

B00002.2014M93232-3

B00002.2014M98309-3

Dptkan bantuan modal progrm insos utk modal usaha, pdidkn, byr htg dll. Hub.sms: 0857 4777 1255

B00002.2014M98306-3

B00165.2014.91829-3

Bth dana!!NSC Finance.Prss mdh 1jam cair,trm uth,disc angs. jaminkn BPKB. H: Rara 085643532812

B00002.2014M96735-4

Smbt thn br 2015 buka discon bg siswa baru allmapel&umum unt TK-SMA/ SMK H:Alfarabi/087739472014

PENGUMUMAN Dibuka Arisan mtr Emka klmpk baru bln Des.Angsrn 150rb/200rb mobil 750rb /1jt/bln.H:087838276003

B00002.2014M96881-4

B00001.2014M94656-3

B00002.2014M97973-3

KARTU KREDIT Terima gestun semua kartu Visa Master dr 1,5%.Klodran bantul km 10.T02746956662 Muna,08888556842,08112532444 Agus

B00692.2014.98368-3

KrsusCatering psta pnikahn 50mskn 6jt dftr skrg 3jt:eropa chnesfd nsntra kue sfdrink 081212537252

B00165.2014.95277-4

B00002.2014M92765-3

B00812.2014.98289-3

8Jam Bs Bhs Inggris.275rb Jl.Nitipuran No.437.Hp/Wa 081515555600. Bbm 215C186B Garansi Sampe Bisa

Peluang usaha part time income 1-3jt/bulan. Serius call: 087888057450

B00002.2014M96240-3

Arisan rumah/mobil EMKA std 100jt angs 1jt/bln bs diambil dana H:Agus 087838685775/081314845458

ASSESORIS KOMP. Obral! Hg1+g620:850/Ddr3 1GB:80CPU +LCD:1,4jt/modem 100rb/Laptop Acer+HP:2jtan/Tablet:08994628198

INVESTASI “2,5%Perbulan deposito KSP Karya Mandiri Klembon Sukoharjo Ngaglik Sleman minat hub: 0274-897564

B01127.2014.97870-3

Stir Al Fattah Maguwoharjo ada tempat khusus latihan utk pemula ,dari nol.Smp bisa. 085701155141

B00002.2014M92546-3

B00002.2014M92260-3

Anda butuh modal KSP Primadana solusinya.Resmi&Djamin Aman,bunga rendah,BPKB&SHM.H:0274 555123

Dana cpt jmn BPKB mtr’92/mbl’86 tnp BI cek.Pjk telat&luakota ok resmi H:Aji:082225852900/7888011

B01033.2014M98105-3

Anda capek, Sofi 22 thn Solusinya, Dijamin Fresh. Hubungi : 085701138236

Kalis 9260767,26/12 siomay &bata gor:enak+bumbu kcng,27/12 snackdgn kulit:sosis sl,crepes,risol

Resmi:Nabung 350rb 8bln jadi 453jt. Kredit tanpa jaminan sd300jt bukan MLM.Info sms:087745596081

PEMBIAYAAN Arisan multiguna Emka 75jt angs 750rb/bln.U/ dana/Umroh/Renofasi Rmh/bl tnh/mbl 2nd.087860111293

Terima gadai mbl / mtr + STNK langsung cair aman Hub : 08773 8553375

Pak Ali, Spesial pijat capek, Khusus dipanggil Hub : 085743278594 / 081226231377

B00385.2014M98388-3

B00002.2014M92506-3

B00385.2014M98222-3

B01347.2014M98451-3

PEMBERITAHUAN Pmbiayaan arisan 100jt,1jt/bln u/ rmh/mbl/tkover/dntunai bs tnp DP.Terbatas! H:085743107551

B01347.2014.97219-4

LES/PRIVAT Les klas/privat SD/SMP/SMA nem tinggi/lolos SBMPTN.Hub Nindya Gama Jl Nakula 16A Wirobrajan YK.Telp:0274370520/HP:081578956084

B00692.2014.90881-3

KECAP & SAUS Kecap spcial Cap AyamJago,dr bhn organik+rmpah2.Cck u/Soto,sate dll.Ada P.Irt Jogja:081804284803

KURSUS Krss mskan Eropa mulai400rb. Mskan daerah mulai300rb Snack bakery mulai350rb,smpai bs,prlgkpn dsdiakn,bs prvt kermh 081804349600

LAIN-LAIN Peluang usaha,kerja part/full-time profit 25-42%,brminat Hub.085227097364-www.bisnissrumahan.com B00002.2014M90653-3

B00001.2014M98111-4

SHAMPO Promo shampo noni bsy original& Theraskin BPOM,dijamin asli&lbh murah,grosir/ecer.H:087838267678

B00002.2014M97485-3

BU Jaminan BPKB Mtr/Mbl Th90 TOTanpa Pot..Aman Resmi Cepat H.087838796669

Butuh uang lsg cair?Titipkan lptp/ komp/LCD/PS/Mcuci/Cam/TV/HP/ Alatmusik dll.H089620982143 sms ok

Terima pijat khusus pria untuk kelelahan & capek2 tarif murah Hub Amat 085729391894

B00002.2014M97407-3

B00002.2014M95971-3

Ingin buka ush slnspa,brbershop, design grafis,elektro,jahit&kuliner? brmitralah brsm kami,prmosi,krywn, kmputerisasi 081804065608

B00896.2014.98058-3

B00002.2014M93785-3

Kredit mobil/butuh dana jaminan BPKB mobil tahun 1990 motor tahun 2000(Sinar Mas)AAN:08562937314

B00002.2014M97402-3

Kredit Cepat 60jt sd 6M Jaminan sertifikat Tanah rumah di Jogja,Sleman,Bantul T:0274 7444889

B00002.2014M92987-3

Dijual peralatan&perlengkapan salon spa kondisi bagus,borongan tdkecer 082135693822/081904272607

B00002.2014M97316-3

FRANCHISE Rmh Karya pengusaha Putu Putrayasa-Puri Permata Jl.Wates 294jt,Jakal 375jt.081904029393/516910BE

B00002.2014M97693-3

Ttp mtr/mbl STNK sgl plat/th lgsg cair&plafon tggi/aman/BPKB mtr/ mbl t.surve/potngn 087738557006

Delima mssg tng wanita muda2 cantik srvc OK kss dipanggil Call Fery:087839010057 no sms

Dina Miyani Msg khusus d pnggl dan ditempat,cantik ramah sopan usia22 H:081903711496 BB:26970242

B01347.2014.97803-3

B00692.2014.92702-3

New D’Carolin dengan terapis muda ramah sopan Jl.Gorongan No8. Hub: 087802902903

B00002.2014M97303-3

B00002.2014M97341-3

Butuh dana 5-500jt B.0,95% proses cpt jmn SHM+BPKB No Pinalti.Akhid 087738444344/085799867991

Dana tunai jaminan BPKB No surve psti cair hari ini kantor resmi 0817275250/085726975577/7131551

B00001.2014M95932-3

AGEN Dicari agen madu murni tdk laku bs kembali. modal 300rb gratis spanduk. HUB: 085229798700 Agen Caturex, modal semaumu, keuntungan jutaan perhari, bonus android, bersyarat H: 085711112792

B00002.2014M91958-3

Cantik Massage,10 Tenaga Wanita Muda,Cantik& Berkelas Hp:081328273663,085643761789,087838725999 B00002.2014M97284-3

Kredit/danatunai/T.Over bank-Leasing?Plunasan kmi bantu.Khusus mbl bks.087738195858/085643995858

PELUANG USAHA

B01347.2014.97513-3

Dana cpt lsg cair,jaminan: BPKB/ Elektronik/Mobil,Motor+STNK. Hub:Buana Mandiri 0274-3000145

Welcome to Abella Spa Nuansa Elegan rilex&rest sensasional 9 terapys.Fas:hot water,AC,Bath up. 085712846575/6517977 BB:7E78D950

B01347.2014.97225-3

B00165.2014.93737-3

B00631.2014M93171-4

B00002.2014M91954-3

Spa miss V utk mgencangkn,mrapatkn,mmbersihkn organ intim.Maguwoharjo.Brminat.H:Roy 085325143360

B01347.2014.97224-3

CATERING Alkautsar Aqiqah Hrg Lama Btn1.1,Jtn 1.6,T087738989567/081328241974 Kmi Dtg,Kprcyn Anda Amnat Kmi

Gadai tnp bunga mobil/motor+STNK BB,tablet,laptop TV-LED camera brg aman tdk dipakai082314427328

B00002.2014M98077-3

B00001.2014M97559-4

Sindy Massage memberikan plynan sabar/ramah dijamin fresh&Rilex kss dipanggil 081226 77 4747

BPR Karangwaru, Deposito Tinggi Dijamin LPS Kredit Murah 0,95%Hub Kindro : 6544445 / 08122744276

Mbak Camelia 0856 4222 8769/ 0821 3697 7344 utk Anda yg Ingn Fres n Rilex Djmn Ok Khss Dpgl noSMS

SALON Grand Opening Puspa Ayu Jl.Palagan km7,6 bln Disc AC bathup,kmrmdi dlm,10kapster muda ramah.Parkir luas.Pin265b1612/081913141548

B00002.2014M96927-3

B00002.2014M97052-3

B00896.2014.98066-3

B00002.2014M96866-3

Jogja Reflexy Massage tng cew,ramah, sopan JlPs.Kembang dpn Htl Berlian 081326611362/087739028966

BANK Deposito dpt Honda Vario bunga 1,8%perbln Hub Siswanto KPM Jl Am Sangaji No11 6861739/08122764730

KREDIT Mlyni Kredit Elektronik:HP,Meubel Sepeda,Tablet,dll H:Raja KreditJl. Bantul Km4,5 No456 Dongkelan (Ringroad ke Sltn 200m) T. 381649

Beer Msg. Lulur&Terapi u/relax dijamin fresh kembali Khusus Wanita Call Deny 087839215708/24 jam

Masage&Tretbody Warisan Leluhur Asli Jogja Man For Man Top Servis Ms Anton T4/Pnggl 087839552409 B00002.2014M96908-3

KEUANGAN

HALAMAN 17

B00002.2014M94812-3

Bth mitra mkt sbr brosur,fee50rbper psrta kursus “Penguatan otakanak” ,Insya Allah mudah, 9447574Cck bagi staf sklh,tentor & umum B00385.2014M97969-4

Dicari Investor Untuk Kerjasama Produksi Batako&Baja Ringan Bagi Hasil 082242815686/08994057182 B00165.2014.98411-3

TANAMAN HIAS Wit gedhe:mangga,durian,jambu madu deli,apokad wina,rambutan ,dll.Hub:08122707724 B00001.2014M94399-3

Bibit Zaitun,Tin,Bidara Arab,Sawo Australia,Anggur Brasil,Pachy Afrika 087738475085 BBM 74B74124 B00002.2014M96254-3

HAJI/UMROH Mau Umroh sesuai Tuntunan Nabi biaya trjgkau?Bersama AL-MULTAZAM INTERNATIONAL Cab.Yk08977233955 B00812.2014.91331-3

Umroh Promo Jan-Jun:9,11,13,17 Hr(Arba’in) Eco&VIP,Umroh plus Cairo&Turki:Feb,Alfatiha:9111548/ 081578872236/081226829877,Sgr B00002.2014M92329-4

Umroh sesuai Sunnah,Landing Madinah, PT.Permata Umat,08122705524,Pin 24E7C004,www.permataumat.com

Krsus elktronik mlai 450rb Corel500rb Phtshp500rb MS Office350rb. Privat smpai bs 081804349600

PEMBERITAHUAN Ingin cepat selesai(S1&S2)pindahan/dropout resmi segera wisuda HP:08175466889 bb:7FBE3521

Krss bbrshop potong 10model 350rb,pkt 17materi 1,5jt prvt smp bsa dpt srtfkt& modul 081804349600

Dibuka arisan multiguna EMKA std 75jt angs750/bl/±6th u/dana/umroh/ mbl 2nd/renov rmh081328476555

Umrah Super Hemat $1450, Des’15 dan Jan-April’16. Hub: SafaMarwa 0274-4462999 / 085878280778

Krss jahit mlai 750rb prgrm smpai bs wkt fleksibel prlgkpn dsediakan bs privat krmh 081804065608

Cafe anda butuh frozen food,donat kentang,risoles,roti/menu spesial siap produksi H:081215673710

Umroh langsung Madinah mulai USD 2300.Hub 0818567359 keberangkatan 21 Januari 2015

Kursus kecantikan gratis untuk anak yatim putri,islam,terbatas. Hubungi: 081215087171

Baru pasang GPS mobil tanpa kabelter-aman,tetap bisa pantau&matiin dari jarakjauh H:087804927779

Solusi umroh gratis+income miliyaran?Hadiri seminar.Kamis,jumat ,minggu digrandzury.085730922222

B01347.2014.97214-3

B01347.2014.97215-3

B01347.2014.97216-3

B01347.2014.97217-3

B00812.2014.97784-3

B00002.2014M92089-3

B00002.2014M93297-3

B00002.2014M94518-3

B00198.2014M98100-3

B00002.2014M93786-3

Umrah Ekslusif $2000,Pswt Garuda. Htl*4.Brgkt25Jan15 Seat Trbatas. H:SafaMarwa4462999/085878280778 B01033.2014M97268-3

B01033.2014M97272-3

B00002.2014M97711-3

B00001.2014M98114-3


HALAMAN 18

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

LOWONGAN KERJA ADM-KEUANGAN Dbutuhkan admin Toko wanita SLTA umur max40th penampilan menarik Jl Jogja-Solo km10 087738333073 B00002.2014M96628-3

Bth Admin utk Resto di Bantul jujur,teliti,min D3,pengalaman Minat Hub 085868645708 B00002.2014M97472-3

Sgr staf Adm srabutan.Bs mtr& komputer.Muslim,jjr,tggjwb,taat ibdh,max 35th.Hub:087839475170 B00002.2014M97517-3

Btuh:kasir,L/W,max:28th, min: SMK/A,Golden Lotus Reflexology, JlHosCokroaminoto 76.SMS: 085643896488 B00002.2014M97718-3

Dcr 2Admin Avione W/P SMK max30th penglmn min1th.Lmrn PT Arsika Tamansiswa 50m slt LP Wirognan/samping Koboi Barber 087839221969

KAPSTER Dibutuhkan kapster cowok mahir dengan hasil 2,5 jt-3 jt /bulan segera. Hub:ZQ Barber 085743880444

LOW.RUMAH MAKAN Dbthkn tng pria serabutan/pnglmn max23th,tdrdlm.Rm Cita rasa Jl Kaliurang km6,5 Hub:085322303054

LOW.RUMAH MAKAN Bth sgr kryw pria u/rmh mkn pdng diGodean gj awl 650+uang rokok 10rb/hr mkn tdr dlm0856435441140

MARKETING-SALES Bth sales marketing utk perush plastik gj 1,2jt.Krm lam ke JlPerintis Kemerdekaan YK 087739350987

Butuh cepat kapster salon khusus wanita Griya Putri Sekar Wangi Jakal KM12.Hub:085743653339

Bth pramusaji utk resto di Bantul, pnmpilan menarik,komunikatif minat Hub 085868645708

Dcr Kpst,SMK/Krss u Sln Aracely Djanti 61 Brt Jl.Max 30th Srius Krj H:8122964446,Dtg Jm 11-15WIB

Bth kasir utk Resto di Bantul wanita,Min SMK Akun/Eko minat Hub 085868645708

Dibut sgr 5 tenaga pmasaran,prod tnmn herbal,P/W,lls D1-S1,punya kend,ulet,siap tantangan,gaji 2x standar plus,bonus + uang transport. Hub:Mas Miftah Kedai Rumah Pohon Blunyahrejo Barat SMK-3/ STM Jetis Jogja,bawa lmrn lengkap

Dibthkan: Kapster, wanita, maks. 30th. Hub: 081802605285 / 087838213971

Bth pria/wnt max25th utk pramusaji,asisten dapur,sanggup krj krs,ada kendaraan sdr.Diutmkn bs bhs Inggris.Krm CV+foto wrn 3x4 ke Jl.Parangtritis75 T:081235288071

Dibthkan Tukang Masak yg Pnglmn, boleh tidur di dlm,tenaga srabutan, utk warung laki2 dan perempuan. Anda yg berminat dan ingin bekerja, Silahkan dtng ke Soto Kudus Pak Dewo,Jl C Simanjuntak 62 Yogyakarta.T:0274 581182 Diutamakan yg Rajin,Ulet,bersih dan Jujur

B00002.2014M98234-3

B00002.2014M98268-3

B01126.2014.98349-3

B00692.2014.98372-3

Cari sgr 3 kapster wnt & 3 tng pijat wnt berpenglmn max 29th fas gj 1jt+kms+bonus 087838244799 B00692.2014.98378-3

Dibthkan kpster & terapis wanita. Utk salon khusus wanita.Gp & bns. Hub:Artanty Salon 081392095444 B00001.2014M98431-3

B00002.2014M97306-3

B00002.2014M97469-3

B00002.2014M97471-3

B00812.2014.97501-5

Dibthkn kary wanita bag juice/ depan.Muslim-llsn SMP/SMUmax25th.Gj awal 840.Mkn&tinggal dlm.RM Rata-Rata Jl.Palagan 087738070660 B00812.2014.97503-4

Dicari untuk RM DiMonjali Pria/wnt max26th kerja srabutan bs tinggal dalam Minat 0877 3964 4360

B00002.2014M97881-4

Bth adm ktr/pmbkuanP/Ftime(job bs bw plg)600/mg.Intrvw LgsKrj. Krm dtdr ke087719043613/Karlina

B00002.2014M97710-3

Bth karywn/wati u/ Resto:Admin, cook,server,steaward kirim lamaran ke:kembang Seruni Resto Jl. Dr.Soetomo 17 Yk,mak.31/12/2014

B00692.2014.97997-3

Kasir Mnmarket L/P Max25Th, Single, Min SMA/K.Lmrn ke: Mamamart Perum Timoho Asri 5/ 5B.085643327270

B00002.2014M97721-4

Bth wanita SMP maks 30thn bisa masak srbtan tdr&mkn dlm gj awal 800rb.Resto Bandung Gejayan 33.08157127950 / 087822479455

B01126.2014.98342-3

Perusahaan/PT.Baru sgr mbthkn karywn/ti dlm kantor,minim SMA, 17-58th.2,5jt/bl.Tika 085641937665 B00692.2014.98371-3

B00002.2014M97733-4

Walk Interview staf Bandara max25th.Training & penempatan kerjaSMS. Data diri 085799188900

Butuh kasir max 25th,gaji 900rb shift,koki max 25th,gaji 1,3jt makan&mess disediakan Jl Godean KM5 Ruko Pasar Tlogorejo Warung Makan Ayam Merapi 081319411637

B00385.2014M98387-3

B00002.2014M97751-5

LAUNDRY Dibutuhkan karyawati untuk Istana laundry area Cebongan dan Jakarta.Hubungi: 081903033770 B00812.2014.93021-3

Di cari karyawati laundry Phoenix 2 tidur dalam per4an Pasar Cebongan ke selatan H:085325726789 B00002.2014M97692-3

Lowongan laundry.Dibutuhkan tenaga laundry pria/wanita yg berpengalaman.Hub: 0816676896 B00002.2014M97728-3

Dbthkn krywti umax45th,siapkrj,jujur,sehat mental,cekatan,bisa setrika rapi.bwlmrn ke Simply Fresh Laundry Jl Selokan Mataram No15 CT3 Kocoran,Mbarek(pengalaman tdk diutamakan)Tlp:081334761956 B00002.2014M97768-6

GURU Cr Guru Les Vokal/Musik,Guru Sempoa/Jarimatik/Bc Tulis,Min SMA/Msh Kuliah T:7425891/ 083840257734 B00165.2014.97825-3

Bth Tentr(S1)&Staf(SMA)utk cab JlXurangKM13.Wnt,mslm,bs kmptr, pny motr,gj700-800.Lmr:Bimbel GSCJgja,Ngampilan NG1/107YK, mx3Jan15 B00002.2014M98217-4

Dicari 2pria 2wanita max 25thn untuk Food court Colombo,Jakal km7. Hub:085868468877/085292502643

B01033.2014M98318-3

B00001.2014M98406-8

LPTKS Prshan Docking Shiping Balanda Anthony Vederich.Bth 30 org tng welder pnglmn.Gj Euro 2500.00 s/d £3000.00 & 120 org tng helper non pnglmn gj Euro 1750.00 s/d £2000.00.Biaya pmbrngktn bs ptng gj.H:PT SBI Jkt 02129821219 HP:081223342211/ 081281856468 Bp.Angga B00001.2014M82303-8

KRJ KOREA gaji 11-18 juta/bln, biaya brgkt 1 juta, hub. BKLN Rhona Jogja 081 126 6612, 0857 4358 0006, www.rhonajogja.com B00692.2014.90878-4

But Crew kapal pesiar Eropa-USA Pengalamn/non proses cpt Resmi G:9-25jt/bln 100% garansi Penempatn web:www.princeofthesea-jogja.com Sgr H:0274582217/087839271115 B00692.2014.92147-5

Bth TKI P/W:Twan,Hkong,Macau, Spora,Brunai,Mlsya,Pbrk,Knstrksi, Resto, Clener,ABK,PRT:087835592666 B00879.2014M95151-3

Bth TKI P/W:Twan,Hkong,Macau, Spora,Brunai,Mlsya,Pbrk,Knstrksi, Resto,Clener,ABK,PRT:087835592666 B00879.2014M95455-3

B00002.2014M96089-3

B00002.2014M97756-7

Dbut marketing fas gaji pokok UM BPJS bonus H:Prima Kacamata J.Wnsari km10 T7160103/082300060640 B01347.2014.97807-3

Jasa keu trbsar didunia bth byk mark prof jnjng karir/komisi/trip LN minD3/S1 peng mark.H:Ariani 081903730801/Titin 081931720144 B00002.2014M97885-4

Dcr sales bolu Cholver gj 1,3jt/bln ug bnsn/10/hr ug mkn 100/hr bns 1jt/bln Hub:085601524742 B00002.2014M98180-3

PENJAHIT Dibthkan penjahit wanita berpengalaman,halus,utk jait kebaya,jujur,ulet, max:27th.Hb:085641990875 B00002.2014M96998-3

Butuh penjahit wanita,pengalaman, mahir juki,gaji awal 30rb/hari.Lokasi: Kasihan,Bantul.0817463412 B00002.2014M97660-3

Dicari:Tenaga jahit wnt utk modiste kebaya bisa pul/tdr dlm.Hub 087838893344 Bu Etty B00002.2014M97723-3

Bth penjahit wanita brpnglman&Tnga finishing.H:Gubug Kebaya(083869030404)d/a Jl.Kaliurang Km 8,8 B00812.2014.97792-3

Dibutuhkan penjahit min.SMK cewek.Krm lamaran ke Btk Putih by Qka Jl.Solo KM6,5/087739507585 B00002.2014M98099-3

Bth penjahit kontemporer pria, 1827thn,llsn SMK,kuasai dasar2 menjahit,single.Gaji pokok,5 hr kerja. Dtg lgs : JTOku Studio Jl.Batikan 669 Tahunan Yk

B00812.2014.97789-3

Dibthkn Pi Utk Srabutan Di RM Special Belut Syrt:Max35Th,Tdr Dlm, Pglmn,Jjr Hub:081903747494 Sgr! B00165.2014.97811-3

B00692.2014.98355-5

Dibutuhkan 2pria utk warung tenda.Serabutan.Gaji 900rb.Makan tdr dalam.Hub 08562923587 B00001.2014M97892-3

Bisa masak kuliner aneka lauk,sayuran,sambel,pria/wanita,maks 50th, pend bisa baca tulis.Gj 1jt/bln+ bonus+makan.H:087893508426

MARKETING-SALES Dicari bbrp Marketing brpnglmn min SLTA ada mtr fas:gaji+komisi+ bns>3,5jt.Lrmn lgsg ke Sejahtera mandiri Jl Ringroad utara 8C(Ruko kuning)Concat(557869/7868368)

B00002.2014M97944-3

Dbthkan 2 karyawati laundry gaji bns UM di Seturan niat jjr bisa setrika minat hub 081328443312

B00002.2014M97696-4

Dicari tenaga lulusan STM/SMA untuk menjadi teknisi AC. Hub: 7142034 / 08164225165 B00002.2014M97933-3

TENAGA KESEHATAN Apt p.jawab&aping sgr!syrt stra bs shift pagi/siang gj stan IAI+bns krm CV Apt Panjianom JlSutoyo75 Yk/ email panjianomapotek.yogya karta@gmail.com 081802721652 B00002.2014M95662-5

UMUM Dibut:kolektor koprasi,Gj 1,2jt+mkn 15rb/hr,fas kndraan+bnsin,ad insentif+jenjangkarir.Hub:897564 B00002.2014M95605-3

Karyawati+sopir+serabutan. Toko Bangunan Tresno Jl.Kaliurang KM 5,6 YK.SMP/SMA. Gaji+bonus+mess =1,2-1,6jt. Pemilik.SMS.087739151398 B00002.2014M87843-4

Gemilang Building Care bth byk: Cleaning Service,Security,Housekeeping; max38 th,Min Smp/Sma, Pnmptn:Jogja.Dtg/Krm: Hrd PT Tata Karya Gemilang,Jl.Sukun Mbs No.3, Concat,Yk. T:0274-889981, HP/ SMS: 081804160876 (DANI)/087739688803 (DALIMIN).Gratis/Bukan Agen.

B00002.2014M92030-3

B00812.2014.98293-3

B00692.2014.97852-3

B00002.2014M93234-4

Butuh drafter bisa 3D Max,Autocad, gambar kerja,interior/bangunan min:STM/K.Hub: 087733779009 / 081234909009

B00631.2014M90570-8

Bth krywn L/P utk RM padang Max30th tdrdlm.RM KELOK 9 Jl.Wahid Hasim 156 Nglaren CC.082368025026

Bth krywti laundry,min SMP/SMA, pnglmn,tdr dlm/laju,serabutan. Lok:Samirono,Jogja.085743307795

TEKNIK Dcr SMK Elektro/Elektronik,llsn 2011/12/13.Krj srbtn,dididik jd teknisi,Laki²,periode 30hr.H:08975069222/0818641749.Jl BugisanYK

Sonic AC bth sgr mekanik AC ruang GP,bns,insentif,domisili Yogya. Hub=085647030077/02742623287

B00001.2014M98118-4

Dibthkan sgra karyawati laundry, jujur niat kerja, hub: 0857-25762567

SECURITY

SECURITY

Butuh wanita cantik max 25th untuk pemandu karaoke diJogja.gaji 1-4jt/ bln.Sandra 082133778832 B00812.2014M92122-3

Serabutan.pria/wnt.gj+bns+mes= 675rb/1,35jt.SMP/SMA.srt lmrn. pmlk lsg.SMS:081392228999.depo air mnm isi ulang biru.Jl Argolubang. bwh jembatan layang Lempunyangan B00002.2014M92319-5

B00002.2014M91888-5

JNKG Laundry Bth Krywti,Bs Strika, Pny Mtr Sndr,Brpnglmn.Jl Patangpuluhan 42 Jogja,Hub:0811746400

Dbthkn sgr 2 Salesman & Salesman Medrep utk distributor farmasi. Syrt:llsn SMA,usia 25-35thn,berbadan sehat,disiplin,jujur&tggjawab.H: PT.Lenko Surya Perkasa,Jl.Imogiri Barat KM8,YK.081362389888

Cari karyawan laundry gaji 1 jt tidur dalam.Sudah pengalaman di laundry lokasi Glagah Sari. Hub: 0812 1564 1029

Cr sales TO&motorist distributor consumer good tunggal kepasar, swlyn,horeka.Gaji menarik ke:Gg. Gambir 20 Jl.Palagan TP. 6658899

B00002.2014M97954-3

B01126.2014.98056-3

B00002.2014M96056-6

B00002.2014M98162-4

B00812.2014.96655-4

Dicari kary bag produksi laundry hotel.laki2 maks 35th diutmkan SIM A,laundry kiloan wnta,pnglaman tdiutmkn.Hub:02749360226 B00002.2014M98328-4

Tenaga serabutan gaji 1,3juta+mkn +tdr dlm+bonus,u/ cabang Laundry di Gresik.Diutamakan bs setir mobil.081227207807 Bunga Laundry B00002.2014M98331-4

KAPSTER Salon baru Puspa Ayu Jl.Palagan km7.6 rame,pglmn tdk diutamakan, gaji+bns psti laris 087738336027 B00812.2014.93384-3

Dibthkan tenaga kapster,potong rambut,gaji menarik,blm bs diajari, Serius.Hub:087738730255 B00001.2014M96793-3

Berlian Barbershop butuh tukang pangkas rambut pengalaman gaji nego.Hub: 081392099722 B00002.2014M97425-3

Dibthkn sgra kapster pria boedimanjr brnshop, slokan mtram, gj 1,6 + bns 0821 3310 2346

HOTEL/PENGINAPAN

TIKET

TIKET Tkt promo pswt,KA,voucher hotel. Tour Spore,Mlysia,Thailand.Java Holiday.0816665608.pin:2B2BB2AA

Homestay lirik 1rmh 3kmr tidur full AC kmr mandi dlm R.Tamu TV 081227010079

Cek Tiket Promo Pesawat via SMS/ WA/LINE:08562809999 PIN BB:2B52A999 Facebook.com/Bursatiket.net

Homestay harian 200rb fas hotel km dlm TV AC springbed kulkas carport heater breakfast,Jl.Titibumi Timur dkt STPN.H:081226941898

TRAVEL Sopir+All New Avanza/Xenia hanya 250rb luar kota ok.Telp:6642401 SMS/WA 081229510800 siap 24 jam

B00002.2014M96580-4

Puri Janti 130rb-150rb/hr,AC, TV,dll. Jln.Janti 13 bwh Jmbtn Lyg Janti Yk.H:4534030/087838642525 B01033.2014M96973-3

Butuh Penginapan Murah Utk liburan Natal&Thn Baru?Hub:081 565 202 52 / Whatsapp:081 282 710 30. B00165.2014.97603-3

Guest House 3Ktd/ 4Ktd,full Ac,TV, Km dlm,Garasi luas, Kulkas,dpr& Kolam Renang 081395148905 B01033.2014M97616-3

Anggun 30-50rb nginap kmd dlm,tv LED 32",free wifi,aman 24 jam.Jl Kaliurang km 19 H:085868248449 B00002.2014M97985-3

B00002.2014M94018-3

Dibutuhkan 2karyawan utk wrg makan max 30th jujur rajin dan ramah Hub:087739060522

HOTEL/PENGINAPAN Hutama Hotel AC, km mandi, TV. Hubungi : Telp 6645766 atau 087738061411

B00002.2014M96323-3

B00002.2014M94016-3

Wnt Muslimah,max 30th,utk kasir srbtn wrg mkn,kerja shift,lokasi Mrican-Demangan H:087838950455

Butuh segera pria-wanita max28th bs potong rambut utk salon.Gj bgs krj 2shift.H:Gino081392564873 B00002.2014M98115-3

B01347.2014.93398-3

B00002.2014M92241-3

Pria/wnt,maks 30th,utk dapur wtg,pglmn,shift,lokasi:sekitar Gejayan,min SMP H:087838950477

Dcr 2stylist berpengalaman max30 th u/ Koboi Barbershop Jl Tamansiswa depan Pendopo 081326867728 B00002.2014M97883-3

HOTEL/PENGINAPAN

B00002.2014M90330-3

Dibutuhkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam,islam,gaji+ makan+bonus SMS:081228570606

Low Martabak Mns-Asin,pria, mslm,max 26th,pend min SD,gji 50rb/hr,pkl 16.30-02.00 WIB,Lok Seturan,mkn&tdr diluar.SMS: 085890931395

B00692.2014.97577-3

HAJI/UMROH

LOW.RUMAH MAKAN Dibutuhkan karyawati Rumah Makan Rata-Rata tidur dalam, islam,gaji+ makan+bonus SMS: 081228570606

B00002.2014M96027-4

B00002.2014M97174-3

B00002.2014M92624-3

B00692.2014.94424-3

B00002.2014M94395-3

WISATA 3H2M S’pore TR Jan’15 Rp2,9jt/ org.Trmsk:2mlm Htl,Tiket USS,Sea Aqrm,Flyer,GardenByTheBay.Merlion. 3Shopping area.Transp,1XBfast,Guide dr Ind.0811258402 pin51D234B6 B00198.2014M97639-5

Ruwatan di borobudur sabtu (minggu I) tiap bln, cerahkan aura, jernihkan pikiran, tenangkan jiwa, tingkatkan charisma/inner beauty, bersihkan energy negatif, ngurangi sial, lanjutkan wisata spiritual 3 hr 2 mlm-085725671550 B00692.2014.97993-7

TRAVEL

TIKET

TIKET

TIKET

TIKET


SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

UMUM Dibutuhkan P/W SLTA u/Crew Kapal Pesiar Amerika,Eropa,Gaji Minimal 10Jt/Bulan.Hub:085776765533. B00879.2014M92553-3

Bth cpt pelayan bakso cowok,SMP, Mslm,jjr,mx30th,Gj900rb,Okti: 087838759159 Frida:087739241541 B00002.2014M93241-3

Magang Jepang gaji 10-25jt resmi Depnaker RI.Hub LPK Hikari Jl Imogiri Timur Pleret 083840661396 B00002.2014M93253-3

Gratis biaya bth tnaga krja utk perkebunan sawit,di kalimantan mess dsediakn.p.agus.085725973263 B00692.2014.93694-3

Bth B.sitter/PRT.Jkt/Bndg/luar Jawa gj s/d 2,5jt+uang cuti 200rb. Maya:087838432370/085702023007 B00001.2014M93738-3

Bth:1 org PRT bs mmg/wnt,niat krj,jjr,tidur dlm gj awl:900rb/H:B. Andi/088806116789 No SMS serius B00002.2014M93978-3

Smpngan bs krjkn drmh psg gntngn teh hrbl rosela,upah krj 1box 50rb,20box 1jt.H:Aji 085764849252 B00001.2014M94397-3

Dibutuhkn kameraman+video editor, gaji menarik+bns+mess+makan kirim lmrn+CV+sampel karya ke Phipet/ Fajar d/a Klurak baru Bokoharjo, Prambanan,RT01/RW04,Sleman,55572 email:phipet_jb96@yahoo.com B00002.2014M95146-6

Bkerja sambil belajar komputer fas:mkn/tdr dalam gratis,serius Hub:sms 081329318167 B00002.2014M95723-3

Dcr Cpt 11 BMI Kanada.Mdh,Cpt (1bln),Aman,Murah,Bs Ptg Gaji H:Andi 087804801488/085727713267 B01126.2014.95910-3

Cr PRT,BbStter,jg orang tua.Gj 2.54jt u/ Malaysia&waiter Batam gj 1250.Sgr PT Esma 087838797021 B00001.2014M95959-3

Dibthkan karyawan cuci mobil usia 18-30th 999 Auto Care Gallery Jl.Cendrawasih No.32 Gejayan. Hub:0274564427/087738209333 B00001.2014M96475-4

Magelang.CV.Indah Duta bth 80 krywn/ti u/ manager,spv,sekretaris, admin,gudang.Syrt SMP,SMU/K,S1. Max27th,sehat.Bw lmrn ke Valencia Residen B6.Mertoyudan.Magelang /sms data Bp.Zuhri 085691966676 B00001.2014M96478-6

Bth 20 org min SMU,menarik u/ calon staff Bandara.siap mgkti diklat. Hub:AST Jogja 085743366878 B00287.2014.96480-3

Dibthkan Spr SIM B & tng kerja utk Tk Besi,Jl Kusumanegara 170 Yk.syrt:fc KTP&KK H:081802721008 B00002.2014M96492-3

Dibutuhkan karyawan gudang bagian bongkar muat&kirim bw lamaran ke Jogja-Solo km10 087804977749 B00002.2014M96630-3

Bth 9wnt utk Terapis Spa,mes,ada training,dtglsg keGriya Bugar Jl Pakuningratan No3/089655556483 B00002.2014M96636-3

Penyalur var mbl,Semarang.Bth kary mau krj,bs krj,bs dipercaya. sopir,SIMA,25-35th,serabutan laki,SIMC,SMA 20-25th.admin prmp SIMC,SMA,20-25th fas:tidur dalam H:081390128009 B00002.2014M96858-6

Butuh Bnyk Tukang Pangkas untuk Barbershop Jateng dan Jakarta.Gaji, Uang makan,Mess.087712395123 B00692.2014.97184-3

UMUM Cafe roti Van Java bth tkg cuci& serabutan minSMP,rjn,disiplin.bw lmrn lgsg ke Jl Parangtritis No2 Jokteng Wetan SMS:087815066730 B00002.2014M97150-4

UMUM Cr PRT 900DIY,PRT+suami(SimA) 1,8jt solo maksimal 45th sms:namaalamat-usia 087738167279 Sgra B00002.2014M97700-3

Mediko Swalayan bth karyawan/ti single,min.SMP,max 25th.Kirim lmrn ke Jl.Patangpuluhan No.26 Yk

PRT jjr tdk mo2ng min950rb,sopir pribadi,UMR,cl-serv,tdrdlm,krj srbutan (0274)485464/082137394375

PrshSabun Bth 8Staf 8Spr 20Gdg 9Help 8Stpm 150Prod Gj2,2Jt Jl.Wates Km8 No6 T085729826379 Lsg Krj

Lowongan karyawan/ti.Toko listrik/ lampuhias.Lls/SMP/SMA Hub: Agung Jaya Jl Menteri Supeno 74 Yk

B00001.2014M97229-3

B00165.2014.97266-3

Atha Family Msg&Reflexologi,bth 1.kasir:putri,max25th,penampilan menarik.2.staff marketing:pria, max35th,mau bekerja dg sistem target.lamaran dibw lgsg/via pos ke Atha Family msg&reflexologi Jl Sosrowijayan 86 Yk 082220550289 pd jam kerja 10-17 WIB B00002.2014M97281-8

Dibthkan krywti utk Toko,jujur,rajin, sggp bkrjakras,min SMP/SMA,Max 26th,bw lamaran lsg interview ke Pujha Fashion,pojok utara per4an Madukismo Ringroad slatan B00002.2014M97298-5

Dbthkn tng laki2 srabutan Toko besi dtglsg Jl Imogiri timur 126 Giwangan TB.Gangsar Tlp:7471410 B00002.2014M97463-3

Dicari Pembantu rumah tangga utk di Jakarta wanita jg serius Hub pemakai lsg 081908005039 B00002.2014M97467-3

But bbrp OP warnet,L/P,SMA,bs komp,shift,GP 600rb.Lmrn Defnet Jl.AM Sangaji 33A Yk.083869963246 B00002.2014M97474-3

Dbthk plyn toko cemilan gj750-900rb 18-40th muslimah cbg Nologaten, UNY,Karangmalang 085601583815 B00002.2014M97489-3

BthKry u/jualn kentuki tdrDlm Gj awal 700rb ada UM bns syrt pnyKTP bs hitung.B.Rubi 087839131651 B00812.2014.97499-3

BthSgr pngasuh balita U Jl.WonosariKm8 Potorono Banguntapan: Max45th,tdrdlm,Gj900rb,sehat jasmani&rohani0274-4353785/ 085643774899 B00812.2014.97506-4

Dibth segera asisten rumah tangga (PRT)utk di Jl.Wonosari km8 Potorono Banguntapan.Syrt:umur max45th,tdrdlm,Gj900rb,sehat jasmani&rohani0274-4353785/ 085643774899 B00812.2014.97507-5

Bth pembantu RT,wanita,nisa memasak,tdr dalam,usia min30th Hub:081931788988 B00002.2014M97541-3

Sgr!Bth kary,maks25th,SMA.Batik Vidia.Malioboro-Sebrang DPRD-msk gapura-Gg.Sosromenduran GT1/277 B00001.2014M97628-3

Dibutuhkan 1 orng karyawati lls SMP rajin jujur sekitar Jemb.Layang Lempuyangan.Hub: 0274-543806 B00002.2014M97652-3

Dibut sgr sopir berpengl pend SLTA/Sdrjt.Lmr dbwa lngs ke Istana Sandang JlUripSumoharjo No27 YK B00002.2014M97656-3

Bth karyawati toko boneka ditempatkan di Lottemart Maguwo.Gaji awal 25rb/hr,makan 1x.0817272673 B00002.2014M97661-3

Dbthk operator warnet cewek Jogja partime Peniti Net Jakal KM7,5 dpn gereja.CV&lmrn.085658591304 B00385.2014M97677-3

B00002.2014M97703-3

B00002.2014M97704-3

Di but cleaning service berpengalaman umur/pendidikan bebas Islam gaji UMR.Hub: 081804396731 B00002.2014M97720-3

Dicari karyawan agen paket usiamax 28th,min SMA bs komputer,motor sendiri H: 0274-8586570 B00198.2014M97745-3

Dicari karyawan&sopir pria max 30th jujur ulet pekerja keras SMA/ Sederajat SIM A utama.CV ke jfg.ayamkampungku@gmail.com B00002.2014M97746-4

Dibut karyawati konter max 28th krj shift.Hub:Buana Jaya Cell Jl.RE Martadinata 122 T.7444730 B00002.2014M97753-3

Dibthkan krywti utk CS&Markting di Optik General gdng knng 122,Min SMU sdrjt,single,smart&kmnikatif Gji+bns+uang mkn Hub:4436458 B00002.2014M97774-4

Dibutuhkan karyawan cowok di wr lesehan tidur dalam 800rb/bln.Hub: 087839371718 B00002.2014M97775-3

Tng srabutan Wnt Jujur,rajin ulet SIM C tdr dlm gj menarik 089619062944 B00002.2014M97780-3

Dibutuhkan cepat tukang las pengalaman&kenek.Hubungi: 081802762888/08122698388 B00812.2014.97783-3

Dcr Wnt/Lk SLTP/SLTA,Jujur, Tanggung Jawab Ke:Ananda Mainan Jl.Godean Km7 Sidoarum Nglarang Yogya

B00165.2014.97820-3

Bth P/W 17-48th,MinSMP,tng pndataan kntr,tnptes,lsgkrj,Inc600rb/ mg.SMS dtdr:Bu Fira 085868162425 B00692.2014.97837-3

UMUM Dibut. karyawati Tk.boneka, dkt Malioboro, single, tidur dalam. bisa mengendarai motor. Hub: Ita 0817 5493 525. Dibut juga penjahit wanita pengalaman

HALAMAN 19

UMUM Di cari PRT bisa masak tidur dlm Tukang kbn rajin jujur umur mak 30th Hub:088802700448 Segera

UMUM Karyawati SMA jujur Toko Parfum dpn SPBU Dukuh Jl Bantul 74 Gedongkiwo YK 085228032880

UMUM Editor Artikel S1 Wnt Muslimah taat.Gj:1,5jt/bl.MMES Jl.Imogiri barat KM.12 pas perempatan Jetis

UMUM Staf office adv agency.wnt max25 th.D3/SMK,tliti.paham mediasosial. krm lmrn:abi_jogja@yahoo.com

Dcr 2 sopir siap kerja rjn jjr max 36th.Lmrn lsg Sarana Papan TB. Jakal KM7 No.19 YK 02747402899

Dibutuhkan karyawan cuci mobil berpengalaman domisili sekitar Umbulharjo. minat Hub:089693581771

Dibutuhkan karyawati utk Sweet Corn jujur,ramah,penempatan di Bantul Kota.Hub: 085729946498

Cr krywati kios batik rajin jujur SMP/ SMA max.22th single/blm nikah tdr dlm srius H.081392662343

Dbthkn sgr cleaning servis/roomboy penginapan.Muslim,jjr,rjn,tggjwb, max35.Hub: 087839475170

B00692.2014.97840-4

B00002.2014M97952-3

But CS Wnt muslim single max 30th kantor property min SMP Jl.Deresan 142.Hub:085600011669

Bth segera:koki&waiter u/cafe Jl Damai(Jakal Km8)usia 16-28 bs tdr dlm H:0818464707-089507333772

Bth staff bongkar muat brg,1835th, min smp,jjr,rajin,sehat,bw lmran ke tb bintang, purwomartani, kalasan, sleman,h:0274-7007388

Dicari Sales Online wanita MinD3 max 30thn pengalaman Min 1thn Hub 0856 6493 1739

Bth tenaga kebersihan tinggal di daerah Kalasan/Berbah sekitarnya laki2 Hub 081328770274

Bth cpt tng srbn kntr min SMP 1755th intrvw lsg krj 2,5jt/bln SMS dtdr ke 085729513000

Dbthkan PRT wanita usia maks 35th muslim,jujur dan mau bekerja keras Hub:085878137917

B00692.2014.97839-5

Bth staf bongkar muat brg,18-35th, min smp,jjr,rjin,shat,bw lmrn:tb bintang mulia,jl.laksda adisucipto km7 no53 janti.0274485346

B00692.2014.97841-4

Cri krywti utk tko.ju2r trampl.tdur dlm.d/a tko garuda jln janti dpn smk angkasa.085643483977 B00692.2014.97851-3

Dibutuhkan segera sopir,tkg cat tkg las,mekanik+serabutan Hub: 6626789 B00692.2014.97853-3

Cr krywn/i u jg knter plsa area jakal syrt Min SLTP,max 25th,jjr,gj 600rb1jt.Bw Lngs CV/Srt lmrn ke Adel Cell Jakal KM4.5 No.13 B00001.2014M97873-4

Pegadaian & Pln& Pdam & Bank Bumn But Teller Sopir Satpam Ob/ Cs/Ao.Gaji 2/6jt.085702243517 B00824.2014M97877-3

Cari karyawati llsn SMK max26th ADM/pembukuan bs kompt sigle Jl Wonosari Jogja Hub:085643138909 B00002.2014M97879-3

Dcr 2Beauty Adviser/BE lapangan SMK max 30th pernah jd BE 1th.Lmrn PT Arsika Jl Tamansiswa(50m selatan LP Wirogunan) 087839221969 B00002.2014M97882-4

Dbthkn sgr Mrketing pend Min SMP& Team Leader min SMA,pny pnglmnkerja.PT.NSC Finance Cab Gejayan.Hub: 089671925328/ 08112718927 B00385.2014M97925-4

Dcr Sgr PRT Wanita Usia 35-45th, Tdr dlm, Gaji 900rb/bln,hub. Bu Sabariyah Jakal Km 10.2 Ngalangan HP:085817201438/081392270805 B00074.2014.98046-4

B00002.2014M97937-3

B00002.2014M97938-3

B00002.2014M97974-3

B00692.2014.97996-3

5Spir 10kary/i Tk/swly 5stpm 5klktr grsir OB rsto gdang srbtn.Jmn krj 085643628408-087738981337 B00692.2014.97998-3

Dbthkn tkg kayu&tng preparing tas. Lam:PT Lunar Mulia Kreasi,Jl.Palagan TP km10,2 No.45 Sleman Yk B00692.2014.97999-3

Dibut: krywn/ti,mak.30th,gaji min. 850rb. krm lmrn ke: Sonic stiker, jl.Jogonegaran no.8, Yk B00692.2014.98005-3

Dibthkan Pramuniaga Co/Ce,Jujur, Niat bkerja,Sehat Jiwa raga. Gaji pokok,Bnus jual,Bnus libur, Cuti. lamaran lengakap+SKCK ke Barkas, Jl.Gejayan/Affandi No.8 B00692.2014.98009-5

Low Kurir,Pa,SMU/SMK,SimC Aktif,hafalJogja.Krm lmrn:Jetisharjo JT2/267 Jl AM Sangaji YK max30Des B00692.2014.98013-3

Cr kary cuci mobil(bs setir mbl) H: Cuci Mobil Briana Jaya.Jl.Parangtritis km4 No319.T087839336556 B00812.2014.98024-3

5 sopir elektronik.Satpam Bank BUMN. Hotel berbintang.CS RS UGM.Pengisian ATM:Bu Ari. 087834378732 B00812.2014.98025-3

Bth tng Opr mesin fotocopy syr laki² min-SMP mak.27th.Krm lamaran ke Karya Fotocopy Jl.Monjali pglmn tdk diutmkan.H:0274-6535368 B00002.2014M98244-4

B00002.2014M97934-3

B01347.2014.98036-3

B00074.2014.98042-3

B00002.2014M98072-3

B00830.2014M98081-3

Dicari Tukang las pengalaman/Non pengalaman Hub.Pak Wo 081392725005 (Telp) Bengkel Maguwoharjo B00002.2014M98087-3

Gaji700rb-1,3jt.Dibthkan karyawati, berjilbab,sholat,max 25th utk bkrj diGrosir Batik Yudhistira jl:Taman SiswaNo150A.089670733000 B00198.2014M98090-4

Gj 700rb-1,3jt.Dibthkan krywn wanita,berjilbab,sholat,max25th utk krjdiGrosir Batik Yudhistira jl:Taman SiswaNo150A.089670733000 B00198.2014M98091-4

Gaji 700rb-1,3jt.Dibthkan karyawan laki laki,sholat,max 25th utk bkrjdi Grosir Batik Yudhistira jl:Taman SiswaNo 150A.089670733000 B00198.2014M98092-4

Dibutuhkan segera tenaga Cleaning Service utk perkantoran&kampus.max umur 45th.Bw lamaran, langsung kerja.Hub:085293313582 B00001.2014M98119-4

CV Madanitec (rekayasa mesin) butuh tenaga las,bubut&helper. Alamat: Giwangan, Yogyakarta.Telp: 081325659380/0274-410057 B00001.2014M98120-4

Dibut OP warnet pria/wanita min SMA/K single penampilan menarik ambil form di Fresnet Jl Godean KM4 dan Retronet Jl Godean KM7.Plg lambat 15 Januari 2015 B00002.2014M98206-5

B00002.2014M98117-3

B00002.2014M98121-3

B00002.2014M98147-3

Dibutuhkan karyawati untuk usaha minuman lokasi Jakal KM 7 Banteng.Hubungi : 081327269879 B00002.2014M98173-3

Dicari 8 karyaw/ti Toko dan 4 org utk RM Chinesfood.Pend:SD-SMA Telp:089688468660 lngsung kerja B00002.2014M98262-3

Dicari karyawan untuk minimarket di Candi Gebang muslim taat berjilbab umur 20-25th SMA tidak merokok makan-tidur dalam. Hub: 081903706601/085743243200 B00812.2014.98291-5

Dibut Pramu muslim,minSMA, max 28 th,jjr,mnrk,tgjwb.Krm Lmrn: GMT swlyn.Jl.Jangkang Pokoh,Wedomar tani,ngemplak slm 0274 7012988 B01127.2014.98308-4

Prmuniaga Mnmarket Pria Max 25Th, Sngle,NonKuliah,Lmrn Mamamart Prm Timoho Asri 5/ 5B.083867289818 B01126.2014.98343-3

Bth pembuat kostum pria/wanita, kuasai hasta karya (potong, tempel, garis),18-27thn,llsn SMK, single.Dtg lgs : JTOku Studio Jl.Batikan 669 Tahunan Yk B00692.2014.98356-5

Bth cpt krywn u/prshn baru min SMU/K mak 40th inc.1,5jt/bln+bonus non sales,bkn penyalur.tnp tes lgsg aktif krja.kirim data diri ke 085701451090 up.Bp.SONI(HRD) B00692.2014.98370-5

Dibutuhkan tenaga Pa/Pi untuk sosis tradisional di Kotagede,ditmkan tidur dlm.Hub:085885629144 B00002.2014M98285-3

B00692.2014.98366-3

B00692.2014.98367-3

Dicari Cpt 3Krywn/ti Warung Sate Kambing.TdrDalam GjAwal 800-900 Utuh.T.087736225222,Yg SriusAja B00692.2014.98380-3

Bth Krywn srbtn30-50th tdr dlm, Non Mslim Gj1,5Jt slm 3bln.Bw ftcp Ktp&Kk.Hub Bp SBB 082323231331 B01033.2014M98422-3

Dicr CS/perawat/SMK/SMA wanita 17-25th,single,gji menarik.H:Jl. Brigjen Katamso 246 YK (Matahari) B00001.2014M98433-3

Dicari tenaga potong ayam pria max 29th tidur dalam.Hub:081 802 4040 20 Ibu Raharjo B00001.2014M98442-3


HALAMAN 20

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

PROPERTI

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

AGEN PROPERTI Solusi cepat beli tanah/rumah di Jogja. Hub: Bpk Bambang 081232524676 Bebas biaya

Rmh Karya pengusaha Putu Putrayasa-Puri Permata Jl.Wates 294jt, Jakal 375jt.081904029393/516910BE

Ekslusif 6 dr 7Unit di SONOPAKIS strategis!! Dekat ke UPY dan UMY Mulai 335jt.Hub:0811293191

Kampus ISI Bantul.Dijual rmh kost isi semua SHM LT:354m mobil masuk hrg 730jt nego 081228899150

Hanya 280jt,Rmh siap bgn 36/ 102,Dayakan utr Gerbang Greenhills,SHM IMB.081215597003

Rmh baru Ponggalan/Kodya LT70 LB48 2KT,SHM,IMB,Mbl msk.310 jt H:0823 2966 8401

BBM naik siapa takut? harga kami turun rmh mewah siap bgn Maguwo 100/182 2lt 750jt(715jt)hanya bln ini SHM-IMB tinggal 1unit T.8393121/ 08156754051/082133423875

Rumah siap huni 45/92 jalimbar full forniture 275jt (KPR/cash). Hub: 087738281850 (4 unit)

Rmh SHM luas-nyaman,Kr Anom Klaten utr,LB:250m,LT:270m²,5KT,2KM, Garasi,315Jt/Ng,08164258669,TP

Siap bangun T.45/125 270jt Sidokarto Godean SHM a/n sendiri,tnh aja 150jt H:081802761566

Rmh siap Huni SHM IMB brt soto sl utr PKU Gamping T66/112M 425jt ng 087838364724/081802730325

Jl rmh br SHM,LT186,LB±100m,3KT, RT,RKel,RMkn+dpr,grs.Jl.Imogiri Brt KM9 Brt P.Kepek.081915552076

Tanah L241m² Sukunan RT/RW 06/ 11 Banyuraden Jl Godean KM 4,5.Hub: 081227505490 No SMS

Bismillah rmh djl LB 11x8 LT186mtr 5kamar kondisi baru lebar dpn 13mtr lok Jodog Pandak Btl hrg 260jt.Hub:Pemilik 081215197883

Rmh br 300m brt ringroad tmr Polsek Mlati LB50/LT112m 2KT, mbl papasan081903741845 H:339jt bsKPR

B00002.2014M89870-3

Siap membantu jual/beli tanah dan bangunan di Jogja. Hub:Bpk. Hadi 087843131061 B00001.2014M90882-3

Percayakan Property Agent terkenal #1 Indonesia “ERA” Jual-Beli-Sewa property New/Secondary berkualitas,aman,nyaman,terjamin,bebas biaya Adm.Hub:Era Mira Property Jl.Seturan Raya 27B YK 0274-486282/08112555306/087719841313 B00002.2014M97736-7

Anda mau jual/beli rmh/tanah/Hotel Hub:0819-3170-4848 kami bantu,Dijual Hotel 23kmr hrg 15M/nego B00002.2014M98017-3

APARTEMEN DIJUAL Vivo Apartment Seturan Jogja strategis Sold Out 85% Topping Off Tower B,segera Booking Tower A,Promo mulai 286jt fasilitas lengkap termurah&terjamin Unit Terbatas.Info : Era Mira 02746646669/3015555/08112555306/ 081578933237 B00002.2014M91991-7

Investasi menguntungkan drpd tabungan/deposito.DP 3jt dpat apartemen UGM persembahan BUMN PT Adhi Karya 087839435679 BB:7E738BB0 B00002.2014M92912-4

Cukup dgn 3jt. dptkan apartemen milik BUMN. Satu2nya di YK. Hub: 0856 286 8811/0877 388 35980 B00692.2014.98008-3

Coming Soon Apartment milik BUMN H Plemburan Residence dekat UGM/RRoad/Jakal km6 Yk strategis lebih luas promo mulai 400jt Segera daftar minat hanya 2,5jt unit terbatas Info Hub Era Mira 0274-486282/081227880067/081808715306 B00002.2014M98277-7

Dipasarkan The Groove Apartement di sebelah Amplaz. Harga Per launching 373 Jt/unit.Grand Launching Hrg naik 8%.082227371520 TP B01033.2014M98325-4

DICARI Dicari=Tnh SHM +120m Aspal Kampung/ Mobil Msk,Skitar Ktgede-Bgtapan-RRoad Sltn Hub:081903723347 B00001.2014M98432-3

GEDUNG DISEWA Dikontrakkan gedung 2lt 720m².Jl Gito-gati,Grojogan, Sleman. CP: 08122700245(Anton) B00002.2014M96618-3

KOST Izzi Kost eksklusif di Gejayan 125rb/ hr dan 1,25jt/bln.Hubungi:0811283444/0274-556747 B00074.2014.91257-3

Kost Cikalan dkt UMY 3x5m hlm luas u parkir mobil bs bulanan 6 bln gratis 1.Hub: 081227574624

B00002.2014M95971-3

B01126.2014.93727-3

B00001.2014M96171-3

B00002.2014M96276-3

B00001.2014M97273-3

B00002.2014M97280-4

Perum banguntapan 2 SHM IMB LT:72 LB36 2KTRTKmdDprCarpot krmk satpam bs KPR 200jt H:087739264466 B00002.2014M97446-3

Dijual rumah SHM,IMB,LT90m2 LB40m unit terbatas Ds Ngaran,Pandak,Bantul.Hubungi: 0818461836 B00812.2014.97502-3

Kav siap bgn dlm RRd ling pddkn 15mnt Malioboro,T45/80,T72/85, T36/58 mulai 250jt H:087738301020 B00385.2014M97508-3

Rumah dijual pgr aspal kavling siap bangun kav No5 tipe rumah 40m tnh 80m hrg 195jt Dusun kaliajir Berbah km1 dr gpura bandara Sorogenen Jln Solo H:085879859855

B01127.2014.96483-3

B00002.2014M96892-3

B00002.2014M97328-3

B00896.2014.98064-3

B00002.2014M98311-3

B01033.2014M98315-3

Prumahan 2 mnt dari bandara T 60/125 495jt legalitas lngkp.Bs kpr. H: 085743311008/087739726027 B00692.2014.98359-3

Rmh Shm L115m” Perum Bale Indah Balong C1.375jt Nego.Hub. 081325675388 B00001.2014M98408-3

Cluster Imogiri Barat Type 60 Tinggal 2 Unit Hrg:415Jt Disc Desember Hub:0818 0423 1705. B00165.2014.98409-3

Rmh LT112 LB45 H339Jt Lok Ketingan Cebongan Mbl Masuk Jl Aspal Hub:087739124428/BB:329C6AFC B00165.2014.98448-3

B00002.2014M93608-5

Hanya 900jt,Rmh siap bgn 100/ 162,Mulungan blk Vidi Jl.Mgl,SHM IMB,081215597003 B01126.2014.93728-3

Rumah baru siap huni T80/117 Mgwo ke utra dkt dg SD Model H:525jt+bns Honda Vario H:082181942543 B00002.2014M94539-3

Rmh SHM dpn Poltabes YK pgr jl cocok untuk Homestay 250m.3.2M Nego TP H.Wildan 081915552980 B00692.2014.94979-3

Rmh 2Lt,Istimewa.utr stadion maguwo,LT/LB 250/160,900juta.Tnpa perantara,Hub pmilik 087839918474 B00692.2014.95304-3

Dijual kavling siap bangun lokasi di pusat kota Luas Tanah 110 Type 75.Hub Lucky 085292269226 B00002.2014M95658-3

Siap huni SHM+IMB Gamping 50/ 99=225jt 120/130=525jt Sidoarum 80/162=625jt bs KPR 087839794575 B00002.2014M95711-3

BU:Rmh Gedung EX Belanda SHGB LT/LB 600/200m,tgh-kota,asli kokoh murah:3,5M.T:566937/6587943 TP B00002.2014M96554-3

Rumah besar Cantik LT:400m, SHM/IMB ada bangunan rmh 5Kmtd/3Kmdi/dpr/R.klg/Kmtmu + t4 ush 8x11/1kmdi,Alamat Jl Magelang Km14 Jogja.Lingk kantor/Sklh hrg:1,6M/Ng H:081804066555 TP B00002.2014M96641-6

Jual rmh di Kanaka Sejahtera 2LM Jl.Kaliurang km.8 Jogja H:777jt nego Hub:087739883234 Bu Ayik

B00002.2014M97673-5

Rmh LT100 LB80 3kt krmik grs mbl msk Jakal KM7 Psr Kolombo ke tmr 400m H175jt nego 08121550099

B00002.2014M96890-3

Jual cpt rmh 2LT LT530m LB250 3kt 2km 1dpr H670jt Jl.Palagan KM16 ketmr keutra 100m 082136030330

B00002.2014M97713-3

Rmh Djl LT71m2 LD7m2 2Kt,1Km,Rt, Ful Bgnn DiSidoarum,Jl.GodeanKm7 Hg235Jt 087839158364(SHM)Srtfkt

B00002.2014M97419-3

Perum Ndalem Lojajar Type:70/120 3Kmr tdr,2Kmr mandi,Brt Merapi View Hrg 525jt Hub:082225154625

B00165.2014.97812-3

Prm Canggeh Asri jl.GodeanKm8 msk utr300m,lt74m,2km,karpot SHM.ckpBgs,hp285jt,0816686448

B01126.2014.97529-3

Jual rumah LT130m LB144m 2LT Pringgolayan Banguntapan,Jln Pring Mayang.Hub:081392933348

B00692.2014.97856-3

Rmh SHM 300jt/Nego.LT:147m 4KT, 2KM,Keramic,MblMsk.Lok Wonokromo Sltn Terminal.HP:081391009466 TP Rumah siap huni T36/100 SHGB&IMB Hg235jt Jakal km13 Besi ketimur Ringin Cokrogaten T081227144575 Jual rmh Grya Janabadra B1 Medari Cilik Sleman LB36LT112 pojok SHM IMB 250jtng H:082138551122 TP B00002.2014M98248-3

Kos Ria rio Kamboja IV/123 Perumnas Concat 2jt/th dekat AMIKOM/UPN/ UII H:08179411335/08123435165

B01126.2014.98054-3

Kos putra dkt kota Yogya fsl kasur, lmr ada,Rtm,dapur,hny 300rb/bln Hub:02743550909/083840371400

B00074.2014.91254-3

2Rmh Cntk Cebongan Mlati,strgis bgt T75/164.3KT,2KM,pgr keliling, kwlt ok,SHM,IMB,carport,Canopy, ktchnset 575jt NG 081328296033TP

B00002.2014M98145-3

Semi apartemen fas: hot water, km dalam, pantry, AC,teras, kolam renang, 2jt/bulan. Hub: 081 827 0066 / 081 1168 0936

B00812.2014.91346-4

Rmh 2Lt SHM(Kodya)LT/LB/188/ 335m²Jl.IndroPrasto237i(Tegalrejo) L4400W,4km,4kt.H:0811254035 (NoSMS)

B00692.2014.98364-4

Kost putri lok blkg apotik UGM-mirota kmps.KMd luar/dlm.AC/non ac. Bln/hr-an.Fas lgkp.08170411201 B00001.2014M98417-3

RUMAH DIJUAL

B00001.2014M91650-3

Tinggal 1unit, LT93 LB63, strategis, belakang Brimob Giwangan, 100m dari Ringroad Selatan, mobil simpangan, 345jt. 0818465555 B00002.2014M82484-4

Jual rmh L=170m² Lbr dpn=12m². Hrg 100jt/ng.Alamat Meijing,Bambang Lipuro,Bantul.Tlp:087838926009 B00001.2014M91676-3

Promo Bangun Rmh Speck SNI Kolom Besi 10 Harga 2,3Jt/m2&2,5 Jt/m2 Serah Kunci Hub:081567777765 B00165.2014.93742-3

Bangun Rmh Type60,70,80 Kolom 10 Harga 2,3Jt/m2&2,5Jt/ m2 Serah Kunci,Jujur&Amanah H:081567777765 B00165.2014.96375-3

Jual rmh siap huni LT616m SHM lokasi brt Pasar Kretek LB10x11m H140jt nego.Hub:085200132171 B00002.2014M97742-3

BU jual rmh limasan LB174m ful bang untk dftr haji lok sltn kntr BPN Bantul H110jt.H:087838726354 B00002.2014M97743-3

Rmh L600 LB90 BgnLm H145Jt Slatan Kec Minggir L200 LB70 H185J Truk Msk Pgr Jl Kmpg T087838540506 B00165.2014.97816-3

Rmh br+isi brg antik ful jati usia100th,Lt300m130jt tnh 470m Ld30m 00jt manisrenggo Klt 0857011205

Rumah Indent selatan UII Jakal T60 LT192 sisa tanah bisa untuk kamar kos harga 400jt an (Harga Lama) Hub:0818274185 B00002.2014M92647-4

Rmh siap bgn type bbas min45, SHM,IMB,Jl.Kaliurang km12 Tanjung LT100,126m2;GriyaBaiturrahman Jl.Wates Km11 Sdayu LT99 sd 126m2; Jl.Godean km14 Krgkmasan Moyudn LT700m2.Bns:Tlp/Spdy/ CCTV/AC/Wtr heatr.082135617488/ 085868539881 B00692.2014.92715-7

P.WiyoroTheRsdc mulaiT52.370jtan LokStrgs pgrJlAkses msk lbr5mnt kt, bsKPR.H0274487319/08995125888 B00198.2014M93527-3

BBM naik harga kami turun hanya bln ini Perum VGM Gamping Sleman 45/125,254j(249jt)60/125 316jt (309jt)marketing Jl wates Km7,5 7409099/08156754051/082133423875 B00002.2014M93603-5

Perumahan di timur bandara total 37 unit sisa 10, type 50/133 395Jt bisa KPR 25th. 087 838 379 090 – 085 786 466 764 B00692.2014.94134-4

Rumah murah 50jt tipe 45/70 lokasi Jogja.Buka di www.punyarumah murah-jogja.com

Bl rmh bisa dpt mobil!Perum Tyaga ResidenceT50/199 hrg mulai450jt Lok strtgs di utr Ukrim Kalasan.Tersedia 36unitSHM.H:087839932557

Dijual rmh diPerum Griya PBI Magelang 3kmr,keramik,teras,harga:85jt nego.minat Hub:088802824470

2unit rumah type60/100 lok Pelem sewu Sewon Bantul 3Kt 1Km SHM IMB 415jt 087839406245/08122942165

Rmh type 29&36 hrg mulai 100jtan dkt Wates Kulon Progo kawasan 2HA SHGB dan IMB Hub 081329391565

Palagan Rejodani 70/140 449jt lokasi aman asri cocok utk homestay 081804065944 Buana Asri

B00830.2014M98084-3

B00002.2014M98131-3

B00002.2014M98149-3

B00002.2014M98238-3

Palagan Rejodani 36/90 259jt 40/90 269jt 50/90 309jt aspal5m SHM IMB KPR 081804065944 Buana Asri B00002.2014M94949-3

Rumah Indent belakang Mega Proyek Ecopark/barat UII Jakal T36 LT94 hrg 200jt an (Harga Lama) Hub:0818274185 B00002.2014M92646-4

B00198.2014M94147-4

B01347.2014.94747-3

B00002.2014M94951-3

BU rmhT80/86 Banteng JkalKm8 4KTKM dp RK RTluas SHM/IMB cuma 375jt cptdpt 081802720241 TP bs KPR B00002.2014M96161-3

BU RmhBrSiaphuni strtgs mrh70/84 utr JCtMal Jombr 3KT2KMRT+sofa dpr+kicset,385jt.081802720241 TP B00002.2014M96172-3

Rumah siap huni 45/96 sltn trminal giwangan lsg aspal 365jt.087738281850 KPR/cash full furniture B00001.2014M96179-3

Rmh djl pgr aspal kavling siap bgn tnh 100m bangunan Tip40m hg 280jt, Dsn Pelem Kidul Banguntapan KM1 dr BlokO,srius 085879859855

Jual rumah 5kamar tidur 2ruang tamu.Rumah dekat dengan masjid siap huni.087739286555 Hub Pemilik Jl Lowanu No33 dkt RS Wirosaban

InvestBgs Akhrthnpromo!Rmh siap Huni T36&45 LT±100m²SHM IMB KPR Jlnlbr Asri akses Jakal/Plgn hrg 280jtn H08174129561/081227337318

Jual rumah SHM Type 70/165.4kt, 1km,jalan lebar,aspal.Lok aman& nyaman Perum Bale Asri D11 Gamping 450jt.Hub: 082136004123

B00002.2014M96295-4

B00002.2014M96946-4

B00002.2014M98186-4

B00002.2014M98208-4

Rmh new 2LT Kotamadya LT172,LB 160,5kt,3km,carpot 3mbl,bs KPR,dkat RS H975jt,Pemilik 0274-6664777 B00002.2014M92271-3

Dijual tnh&rmh LT:282m² LB:200m² Lmk:15m Jl.Beo,Demangan Baru,H: 1,3M,TP,H:087838690202/3048821 B00002.2014M92732-3

Hanya 800jt,Rmh siap bgn 92/121 tp Aspl utr Gerbang Greenhills,SHM IMB,Lbr 11m,Hoek.081215597003

B01126.2014.93726-3

B00002.2014M97388-4

BU jual tnh LT460m² LD10m Jl Conblok utara lap Kanggotan tmr prapatan Jejeran jln Imogiri timur H 650rb/m Ng HP:085225064067 B00002.2014M97391-4

B00002.2014M98124-3

B00002.2014M98125-3

Bantul kota tnh+bangunan cck utk ush/kantor.link rame.jlaspal L:233m LD:10m 2jt/m 081228899150 B00002.2014M98127-3

Mantap! SHM pekarangan desa wisata Kasongan Bantul.LT:695m LD: 10m jlaspal 775rb/m 081328885886

Tnh strategis&bagus,Baciro LT200 LD10 SHM&dkt wisata Prambanan LT700 LD17 SHM nego.087838687636

B00692.2014.97846-3

Rmh/Homestay di utara Hotel Hyatt LT/LB 600/400.Income 15 juta/ bln.Hub:0811251221,0274-8241221

Pkrgn SHM hok pondasi rata L:580m LD:14m 555rb/m timur LP Bantul link rame.truk msk.081327555360

B00002.2014M97361-3

BU sgr djl tanah plus bgnandrh psr Gamping jl Wates lokpersis dkt per4an Gamping LT248m2Berminat serius H: 081227053388

Di jual Villa Kaliurang, T 2118 m2, B 150 m2, Hubungi: 081 130 6010

B00165.2014.97602

Tnh strategis LT380m² LD14m tepi jl aspal sltn RRod dkt Pabrik kayu Zamrud tmr terminal Giwangan H:1,6jt/m nego HP 087738467654

B00001.2014M98123-4

Bismillah...SHM 882/15 dkt SPBU Jl.Ringroad Sltn,1.8jt/m ng cck utk gdg/ush H.081802661028

B01126.2014.97832-3

B00002.2014M97983-3

SHMP220mLD14m utr StdMgwhrjo dktUSD+Stiper+Unriyo cck u.RT/kos²n/ invs brkmb cpt H:087838737073TP

Jual tanah pekarangan L184m SHM lokasi setelah SMP Kretek Bantul H37jt.Hub:085729967482

B00002.2014M97782-3

Kost Putri:Exclusive Lngkap,Park Luas,Kmr Mand Luar/Dlm.Ada Kosongan Kmr Mand Dlm H:087845759247

456m²/208jt nego,SHMP.Argosari dkt Univ Mercubuana,JOR,Jl. Wates Km12/0813 2795 5224

Tnh bgus dkt kec Tempel.Polsek Tempel L:160 hrg 115jt dn L:200 hrg 120jt H:081392786940

Condong Catur Regency,Jl Cempaka, LT/LB:120/120,2Lt,3Kt,2Km,Crpot, Dpr.H:081229514979/081804079968

LuxMwhTpAsplBsrCckKtrJlWnsri Km10L160m/190m2Lt4Kt3KmBtup 799Jt081804323000/23BD2BC8TP. YgNwr750kmbl

B00002.2014M97414-3

104m²/108jt nego SHMP tnh,timur kmps Unriyo,dkt Perum UGM.Tajem,Selomartani T:0813 2795 5224 B00002.2014M97360-3

Kost 18kmr H:1,3M dkt campus UAD.Rmh joglo+rumah induk L:700m H:900jt dkt pasar,sekolah, bank cocok pensiunan.Pmilik 085868595440 B00002.2014M97874-4

Jual 1 rmh strtgs SHM,Jl.Widayati (50m dr Jl.Soetomo Yogya)LT:297 LB:200 dan 1rmh SHM Teratai Baciro Yogya 2LT full jati LT:130 LB:250.Hub:087839332233

B00002.2014M97444-3

B00002.2014M97701-3

B00002.2014M97739-4

Bismillah.Khs muslim.Dikont rmh br jdi blkg Hyatt,dkt masjid,lingk tenang0818551897/087738528065 B00812.2014.97793-3

Disewakan rmh tahunan bayar bulanan,tengah kota pandeyan umbulharjo,xt square,pamela2,LT/LB:480/ 400,ada 2bgnan,induk teras,KTm, KMd,3KTd,R.Kel,dapur, garasi luas 2 mbl,kost 10 kamar, KMd,penuh, cocok usaha kost dan kantor,50jt/ th,5jt/bln.Hub:Denny 085600968676 B00001.2014M97872-8

Djl/DikontRmh LB80LT35m 3KT, Grs,foldgate,dktPsr Cebongan Sumberadi Mlati085228836299/ 08179410646 B00812.2014.98027-3

Usaha kos,tinggal jln rumah 7kamar +km dalam per th 20jt lok dpn Stikes/UMY/Ringroad 081225636465 B00002.2014M98139-3

Rmh baru diswkn di Bogem Kalasan dkt Jl Solo,2kt,km,dpr,keramik,canopy,H:10jt/thn.H:085228053439 B00002.2014M98155-3

Rmh dkntrkn 4kt dpr km d/a RT05/12 Karangasem,Concat dkt Pamela 6, UPN,Amikom,UII Ek.087838241767 B00002.2014M98314-3

Dikontrkn rumah dg 5 kmr, cck utk mhs/rmh tangga,dkt UST,UJB, UAD. H:08122764636 B00692.2014.98375-3

Dikont rmh 3ktdr, kmd, rtm, dpr, Car prt di Plemburab Utara UGM. Hub:08122958705 B00001.2014M98424-3

TANAH DIJUAL Tanah SHM LT120m2 Jalan 4m Di Timur Stadion PSS Maguwo Hrg: 1,7Jt/m Hub:0877 8417 2266. B00165.2014.97600

B00002.2014M97977-5

Tnh kav SHM Wirosaban kodya Yk LT/LD 210/10 lingk perum elit,Jln aspal lebar,nyaman 0818638074

Promo Akhir Thn!Rmh mewah siap bgn 2LT.T90/126,90/129.600jtan.Jln dpn 6mtr Hotmic,kwsn Std.Maguwo.H:087838530120/ 085743896270

152 LD10m & 304LD20m di Klenggukan Tirtomartani cck utk kav daerah berkembang 085878237664 NoSMS

Jual rumah proses bangun 70% LT/ LB:165/125 2lt H:1M, 08165400548. 082325708433/Pugeran Maguwo

Cuma 600rb L200m dan 550rb L178m diKarangmojo Purwomartani SHM pekarangan H.085878237664 NoSMSya

B00002.2014M97982-4

B00692.2014.97992-3

Djl rmh jln Tamansiswa 103 Yk, T.454m, B.200m, penawar diatas 10M sgra H:0811306010 B00692.2014.98004-3

Tinggal 3unit lokasi Tajem Timur Kampus UNRIYO Legalitas Pasti Desain Bebas:7173302/087739036207 B00812.2014.98020-3

Kost 18kmr H:1,3M dkt campus UAD.Rmh joglo+rumah induk L:700m H:900jt dkt pasar,sekolah, bank cocok pensiunan.Pmilik 085868595440 B00002.2014M98174-4

Kav siap bgn SHM&IMB Jl lebar 6m type 70/131 hrg620jt lokasi Jl Palagan km12 RS Puri Husada kutr Pesona Palagan Tlp 081227144575 B00002.2014M98239-4

B00002.2014M66670-3

B00002.2014M87040-3

B00002.2014M87043-3

L196m LD10m kaplingan di Dayakan Purwomartani SHM pekarangan hrg nego.Hub:085878237664 no sms ya B00002.2014M87044-3

180LD8,5 dan 360LD17m Jlaspal cuma 1jt/m di Saren Wedomrtani shm pekarangan 085878237664 nego Ya B00002.2014M87049-3

Rmh baru SHM/IMB LT/LB:160/ 110m 3KT,2KM,grsi,dll.375jt.Jl Imogiri Timur Km7,5 ketmr.087738909777 B00002.2014M89974-3

Tnh swh pinggir Jl Protokol Masjid Agung Btl ke brt 2KM LS290 LD7m 1,2jt/m nego Pmlk081313929959 B00002.2014M91642-3

Jual tanah pek L 388m² L 5m² hrg 85jt/ng.Alamat Bantul.Telp 087838926009 B00001.2014M91669-3

Jual tanah pek L 322m² Lbr dpn 5m² hrg 225rb/m².Alamat Bantul. Telp 087838926009 B00001.2014M91795-3

Pgr Jl.Xurang KM13,5 sltn UII LT: 2485m LD:29m SHMP cocok utk hotel dll.Hub:081228306358 no sms

B00002.2014M97417-5

B00812.2014.97500-3

B00002.2014M97542-3

B00692.2014.97571-3

B00692.2014.97579-3

B00002.2014M97671-3

B00002.2014M97731-3

B00002.2014M97741-3

B00198.2014M97758-4

Dijual sgra tnh+bangunan L:2000m² LD:30m² lok:dipusat kota Yogya,dkt malioboro,alun2,tmn pintar,hrga 18jt/m² Hub:081325131730 B00002.2014M97763-4

Disewakan tanah luas 800 mtr lokasi utara stadion Maguwoharjo minat? Hub Agus 0877 3676 7122 B00002.2014M97772-3

Dijual tanah sawah jl raya Wts Km14 keutara 1,8km LT136 SHM pinggir jalan Hub:081387120015 B00002.2014M97809-3

Tnh L150m LD9 H80J Seyegan L275m LD13 H750Rb/m L250 LD20m H800Rb/m Godean Km9 Msk H087738043273 B00165.2014.97817-3

Pkrg Nempel UMY L200m LD15m H4Jt/m Truk Msk,Sdarum L200m LD12 H1,5J/m Pgir Jln T:087738043273 B00165.2014.97818-3

Jual tnh 2000,3000 kebun salak lokasi Turi Sleman SHM hrg 300000/m nego 08138712001508156860311 B00002.2014M97821-3

AslLkuKpptTpJlRyArgowstTuriBlk RSUMuranganL1385mSHM Dpt2Jl AsplBsr@325Rb/m081804323000/ 23BD2BC8 TP B00165.2014.97824-3

Djl Kv Ls100 LD8,6m.Ls150m LD11m Jakal Km12 Sltn Ponpes Pandanaran NG.0274-6666293/ 083878010388 B01126.2014.97826-3

BU Dijual Cpt Tnh Pek L531M di Sedayu.Fas:Mbl msk,dkt SD Budi Mulia 2 & Perum,mangku aspal,ada phn jatinya,SHM.Hrg190jt nego. hub:0818278622(Pemilik lgs) Maaf TP B00692.2014.97844-5

Djl tnh pekarangan diselatan Hyatt jongkang luas 711m2 lbr dpn 28 hrg 3jt/m nego hb.081804155674 B00692.2014.97845-3

Jl tnh shmpek jlCinelaras raya tmrStadion maguwo L497 lb12 aspl lbr,1,9jt/m,7892420,087839373718 B00692.2014.97848-3

270m muka 10m jl.aspal 80jt lok smu bambanglipuro kebarat 1km pmlk 087738269848 B00692.2014.97849-3

600m mk24m 500rb/m jlParisKm14 msk50m 1000m mk14m 155jt lok jlRy Srandakn msk1km pmlk085725871418 B00692.2014.97850-3

1350m SHM LD:14m Jago Km4,5 SD Demak Ijo keutara aspal/papasan harga 1,3jt.BU/TP.085293135122

Tanah 2 lokasi 1.Tepi jl.WtsKm 8,Ls.1120m lbr.16m: 3jt/m 2. Jambon utr SMP Kalam Kudus,Lt. 377m,hp.2.6jt/m.081804077042

Hanya 912jt,Tanah 912m2,Lebar 17m.Pancarsari tepi Aspal utr Psr Rejodani. 081215597003

Pek509m dkt grment pajangan Btl mbl msk,jl cor,PhnJati byk,2mk 197 rb/m.087839611846/081287738440

B00001.2014M92172-3

B00002.2014M93610-3

B01126.2014.93729-3

Tnh pek L:128m 160jt Lok Psr Godean keslt pggir aspal bs angsr tnp bnga,SHM,087838039017 bns BBN B00002.2014M94310-3

Jl tnh kavling SHM Pkrgn LS190m² LB11m² 1,6jt/m² pggr jlaspal Jl Wnsri dkt psr Wage 087705534333 B00002.2014M95687-3

Tnh Dlm Perumahan,aman,adem, hook2muka,jln luas,202m,lsg hrg nett 3jt/m,pjk masng2.H:081904281177 B01127.2014.95927-3

Jual tanah+rumah L 1000m².Lok jl.Palagan pinggir jln utama hrga 4jt/ m H:087839015103 B00001.2014M96807-3

Tnh SHM L1000m² dan 1659m² lok Perumahan Condong Catur mobil masuk Jl aspal Hub 08156898676 B00002.2014M96860-3

BU SHMP 108m pas blkg Tk Parsley Jakal Km5,5 mbl tdk msk bs byr sparo dl hrg nego 08156882299 TP B00002.2014M97179-3

B00692.2014.97855-4

B00001.2014M97861-3

TANAH DIJUAL Jual Kavling siap bangun 485m SHM di Druwo, Bantul, elit 50m dari RSU 200m dr Kampus Hotel bank, mobil masuk. H:08122764636 B00692.2014.98376-4

SHM 592m² tdk ada jalan cck u/tanaman sengon dkt Jl.Wts km 9 rewulu kesltn 300rb/ng 081328021747

B00001.2014M98403-3

JlRugiAslLkuCptTnhJlRayaCokroaminotoL400mLbr23mHrgNego BgtCckRuko&Hotel:081804323000/23BD2BC8 TP B00165.2014.98413-3

Tanah Pek Shm L200m Jalan Magelang KM8.Hrg:800jt Nego .Serius Hub.Pairin 087738757557.No Sms

B00001.2014M98414-3

Cocok untuk invest/apa saja:Tepi jalan raya Karangmojo-Smin Km2,5 Gunung Kidul,Yogya SHMP krngn 4381m @300rb muka 105m:08157980017 B00631.2014M98427-4

Istimewa u/ Villa/Cottage/GesHos: Lahan Kontur Terasering ViewAlam Sawah-Pegunungan Udara Sejuk@ Seyegan 5531m @400rb 08157980017

B00631.2014M98428-4

@AMateri:Jual tanah+rumah L 1000m².Lok jl.Palagan pinggir jln utama hrga 4jt/m H:0878 3901 5103

B00001.2014M98445-3

Tanah Siap Bangun Type 45 Di Magelang 100m Dari SMP 9 Tp Aspal Hub:0858 6877 8299 B00165.2014.98449-3

B00001.2014M98122-4

Jl tanah 23x8 SHM di Dongkelan Jakal KM15.Hanya 300m dari Jakal.Mobil masuk harga 1,4jt/m.TP Hub:08115531276 / 085743575839

B00002.2014M97355-3

Tanah SHM sendiri Luas 1635m² per m hrg 700rb lokasi timur Polsek Cebongan Call 081802745533 Cpt

Terima Kos putri Pugeran MJII/57 dkt Jokteng brt,lkp350rb/bl grs,dpr luas,brsh,aman H:08562737363

Kos 1kt 1dpr 1km 2,5jt/4bl selatan Hyatt blk Apotik Kimia Farma47A. Hub:087730553390/081902424864

B00002.2014M97354-3

5KT/2KM/RT/rkel/teras/dpr/grs/ carpot lok tmr Monjali utk ktr/kel/ ekpatriat 37,5jt/th 08222002919

Jual cepat sawah pribadi L 2000m² SHM strategis dipinggir jalan polsek Godean,area sekitar banyak perumahan.Hub:Oki-08129044259

Jual tanah 350m LD12m 10jt/m Jln.Tamansiswo Yogyakarta. Hub: 087838292083

B00002.2014M97752-7

B00002.2014M97942-3

B00002.2014M96025-4

Disewakan rumah baru barat Kids Fun 2km tidur kmandi dapur. Hub: 085868612408 listrik TP

B00002.2014M98073-4

SHM milik sdri L:200m LD9m mobil masuk H:65jt Jl Wates km13 masuk kselatan 1,5km 087738425502 TP

Dijual rmh bgs utara H.Tentrem/ dkt UGM/SPBU&pst kota LT:434/ LB380 Hub:Dewi 087738328009

Kost pasutri “Arini” dkat JEC fasilitas lengkap AC 1,2jt,fan 800rb/ bln bs harian H: 085102822274

B00002.2014M93104-4

Rmh LB100m² 3KT RT rkel dpr 2km grsi smr L900W 15jt/th/ng min2th diBrajan Tamantirto Tmr Almaata/UMY H:Ana 415555, 08122952725 TP

Tanah SHMP LT130m LD8m jalan lebar di Purwomartani Sleman,hrg 170jt nego.Hub:08157921595/Pemilik

Tanah pek L:175m LD:12m lok strategis dekat Jl.Magelang Ngangkuk Sleman truk masuk SHM hg 160jt.Hub: 081228945075

BU SHMP tepi jl raya Cebongan L: 185m LD:7,5m.langsung pemilik. bonus IMB+rumah.H:087838217379

Trima kost cewek cowok kamar mandi dlm,keramik,di Jln Magelang KM8.Hub: 087738376985

B00002.2014M97776-3

RUMAH DISEWAKAN Di griyaTirta No3 Jl.Palagan km8 Kmt3Km1DapurCarportList900jt Pump,amantenang 15mnt keUGM 17jt nego Hub:081548838557/ 081327746699

B00002.2014M97348-4

B01126.2014.98052-3

Dijual Tnh Pekarangan Ditajem Maguwoharjo,luas 844m Lbr Dpn 22m harga 2jt/m Nego:085729543484

Kost putri Gemini utara Hyatt&AMP 300rb/bln aman nyaman.Hub: 087838893344 Bu Etty

B00002.2014M97747-3

B00165.2014.98412-3

B00002.2014M97330-3

Tnh SHM 892m(LD16)Jamal Km7 Kayen(Pgr Jln Aspal)Blkg Seminari,Lingk Prmhn Mwh.H:087738390909/TP

BU cpt.SHMP.tepi jl raya Sentolo L:956m & 1169m.LD 30m.langsung pemilik.TP.Hub:087838217379

B00002.2014M97744-3

B00002.2014M97722-3

SprMwhVillaDiJl.WnsariKm10 L160mLB250m2Lt4Kt3KmBatup GrsViewGnung750JtBrsh081804323000/23BD2BC8 TP

Tnh krg L:213m LD:13,5 mangku jl Wirosaban sblh kiri muka Kuantan Regency kwsn elit hrg 3,7jt/m net H pmlk 08122211461 TP No sms

B01126.2014.98347-3

B00692.2014M97321-3

B00002.2014M98043-3

Sawah shm L.3100m Ld35m jln aspal lokasi tenggara Gdng Bulog Pajangan hrg:225rb/m H:085643206909

Rumah 2lt siap huni komplit 3KT 3KM SHM IMB listr 2200VA tilp jetpump carport kitchenset 2AC 1wh storage.lokasi Nologaten (komplek)blk Ambarukmo Plaza LT/LB 119/170 harga 1,15M/nego Hub 082221492274 tanpa perantara no SMS

B00002.2014M97676-5

Rumah di Jl Raya Banteng Baru Jakal Km 7 masuk ke Barat LT:300m HP:1,25M.Hub:081802200554 TP

SHMP 401m² kav UGM hok jln 5m tmr Perum Asoka Citra Purwomartani hg 1,1jt per m Hub:081328367534

B01033.2014M98322-4

B00002.2014M97279-5

BU SHMP L1945m²Jakal km11 smpg kanan The Palace Apartemen 5,3jt/m Ng H:087839007987/ 081328011669

Cpt dpt Kav SHMP 309/17(164jt) 319/18 hook(174jt)dkt Alfamrt Sntolo, bl dpn hg naik H.087838828900

B00002.2014M97691-3

B00002.2014M97416-3

SHMP Rgrod brt jmbtn lyg ksltn brt jl sltn BMT LT545 LD9 cck u gdg,kntor 3,5jt/m.085799352835

B00692.2014.98003-3

BU dijual cpt rmh tipe 63,hrg 663jtan,DP 10% loks di jl palagan km9H: Lia 6872701/085778413045

Rmh Hook Luas mrh blkng Hyatt YK. LT253m hdp brt&sltn 1,2M Yogya home.wordpress.com 0818 0405 9024

Terima Kost Mahasiswi/Putri 9Kmtdr lengkap(dengan perabot) DiTambak Bayan XII/No5 dekat UPN,Atmajaya,STTNAS,Babarsari,Sleman,081392513825

BU Rmh Mwh/Elit JakalKm7,2,2M Ng,LT90m2LB220,HGB,Kt 3+1bh,4Km (2BathUp.Ada yg mau Sewa2-5th Bs KPR&Full Furnished 082227371520 TP

B00002.2014M98316-4

Tnh Ls527,Ld 32 dkt candi sambisari 800rb ng minat 081327236443,081945449055,085756640532 No SMS

Tanah 354m²Rp1,4jt/m² lok strtgis JlParangtritis KM5,7 samping Polsek Sewon 70m.H:085727894599TP

B00002.2014M97690-3

Trm kost AC/non AC kmd dlm parkir luas mhsw/kary Jl Wates Km 3 Kalibayem utr Hub:085718691777

Bismillah tnh djl LT205mtr Mk13m Lok Cepoko Btl+345m Lok Bantul Karang+246mtr lok Jetis Btl.Hrg Cepoko 145jt Jetis 140jt Btl Karang 160jt.H:Pemilik 087838324528

Rmh Lux di Jl Imogiri Br KM8 3kmtd kmtm kmmk fulkramik&ternit pagar besi mbl msk 7jt&rm sd hana tp Luas di Bntl 3jt 087843141874

Jual kos²an dan rmh induk L206m muka14m Lantai2 kt14 km5 mbl msk hg700jt JlLowanu H:087839626722

B00002.2014M97369-3

B01347.2014.97223-3

Rumah induk & kost (2LT)Jakal km5 Gayamsari III LT550m² LB367m² KT19 KM10 R.tamu/ makan dapur garasi luas(4mbl) H:081218401879 TP

B00692.2014.98002-3

Strategis! Dkt kampus ISI Bantul SHM pkrgn L:870m LD:11m jl aspal hrg 1,5jt/m nego 081328885886

B00002.2014M97657-3

B00002.2014M96453-3

Tnh & bang SHM p 700m bang 400m dkt Stikes Surya Global Rp 1,25 m Potorono Btp Btl H085100439009

B00692.2014.98001-3

Tnh L.1670.LD 29,7 kadisoka 1,8jt ng minat H: 081327236443,081945449055,085756640532 No SMS

Djual tnh SHM luas 175m² di Bangunjiwo Kasihan Bantul.Hrg 75jt,bs kredit.Bismillah 089672021397

Jual rmh L:317m muka:15m bangunan 230m kt:4 grasi Randubelang dkt Psr Telo hg:725jt 085100528091

B00692.2014.98363-3

B00692.2014.97186-3

Dsewa:Rm,4kmtdr,2km mnd, dpr, grasi,R tamu.LB:155m²,lokasi Nitikan H:082137394375, L: 1300W,sanyo,TP

B00198.2014M97633-3

Rmh minimalis shm(+)imb.lt 91,ld 8, 3kt,1km,crport,ling perum di purwomartani 230jt.081328000505

B00002.2014M98312-5

SHM jl ry Kabptn cck u ush 250m dri Jl God LT.1050 2muka 4jt/m TP. 081390078974/08195530160

B00002.2014M97989-3

Tnh L1157,Ld11,5 lok jl raya tajem 2,8jt ng minat H:081327236443,081945449055,085756640532 NoSMS

BaleWates Lux Home 2Lt sblh Ciputra 8 unit LT150m²/LB175m², BaleKajor Godean dkt Mirota 7 unit LT 160m²/LB175m².Hub:0818727072

6Mbl muat Clstr istw kwsn emas blk Hyat LT110/80 SHM/IMB cck u hunian nymn 825jtng.0816281934 TP

B00002.2014M98327-3

Rumah Pogung baru(2LT) SHM IMB PAM sumur LT497m² LB413m² KT11 KM6 R.tamu R,kel/R.makan Grs luas(4mbl) gudang dapur kusen jati Hub 081218401879 (maaf TP)

B00692.2014.97185-3

Promo Des Disc20Jt Rmh Siap Huni Jl.Kabupaten Biru 235 LB157 Grs Crpt,Taman 795Jt H:081804231705

B00001.2014M97624-4

Rmh baru lks strategis dkt kmps &RS,bisa KPR,SHM,cck u/ t4 tgl& investasi 0822 2727 3300 Maaf TP

B00002.2014M98168-3

SHMP jl ry Sdrum dpn Indmret 150m dr Jl God cck u usha&tpt tgl LT623 LD7.5 3jt/m ng.081393712112

B00002.2014M97958-3

Tanah SHM L:352m²LD:20m² mobil msk Jl Wonosari Gandu,Sendang tirto,Berbah,1,3jt/m 087739592208 TP

Jual cpt tnh 16 kav tinggal 7kav 216m(180jt)273(240jt)458m(390jt) 450m(390jt)442(380jt)488m(415jt) 666m(570jt)JlPalagan KM16 ketimur keutara 100m Hub:082136030330

B00165.2014.97597-3

B00002.2014M98237-3

Jl rmh diKlaten LT600m²,dpn10mtr pnggr jln raya,dkt stasiun&kota TP (Pembeli),H:Tomy,087818071105

B00001.2014M93475-4

TANAH DIJUAL Dijual tanah pek SHM 571(19x30)m², di Jl Hayam Wuruk No 14 YK(selatan Indomaret),Hub:087839410497

RmhTmrPLN Gedongkuning 2KTR TRKDprkmdkramik,dekatjlnaspal& kampusaksesmudah 6,7&7,7jt 08995101595

B00002.2014M97547-3

B00692.2014.97857-3

B00002.2014M98135-3

TANAH DIJUAL Jl tnh pek.SHM LT330m² LB14m tepi jl aspal.Lok Timur Kel.Purwomartani bs utk usaha/rmh.Hub:Pemilik 083867783226/081328714152

B00002.2014M98129-3

Pkrgn L:2013m LD:180m/mbl bs smpgn/dkt obyek wisata di Pajangan Bantul/255rb/m nego 081327555360 B00002.2014M98133-3

B00002.2014M98137-3

B00002.2014M98150-3

B00002.2014M98152-3

B00002.2014M98153-3

B00002.2014M98159-3

B00002.2014M98160-3

B00002.2014M98163-3

B00002.2014M98166-3

Dijual tnh SHM Luas 2302 Lbr Dpn ±27m lokasi Jl Raya Piyungan Prambanan KM4.Hub: 081328582526 B00002.2014M98195-3

Tanah 347m SHM strategis utara Stadion Maguwo posisi Hook.Hub 081328448749 maaf TP jln masuk 5m B00002.2014M98226-3

Sawah SHM 1115/16 hook,dkt bangjo Jodok Bntul.Pgr aspal,cck invs/ gdg,850jt bsTT mbl.087838828900 B00002.2014M98266-3

Dijual tanah sawah luas 1085m lebar 25m harga 750rb/m pinggir jln aspal.Hub: 087838839623

JUAL RUANG USAHA BU cepat.Jual/sewa/kerjasama. Ruko.2,5 Lt.Jl.Raya Wahid Hasim .1A.Seturan,Sleman,YK.LT.90m .LB.160m.LD.6,5m.2200W.SHM. IMB.3km.1kt.Pemilik Langsung. SMS.081542612975

B00002.2014M87835-5

BU Cepat.Jual/sewa/sewa bangun/ kerjasama.Ruko 1 Lt.Jl Raya Bantulan 20.Sleman,YK.LT.135m .LD.6m,LB.109m.2km.2kt.2200W. SHM.IMB.Pemilik Langsung.SMS. 081542612975

B00002.2014M87840-5

BU Jl.Magelang km11 SHMP LT100/140 2LT siap huni utr SPBU Dukuh 495jt cash 087839584062/ 74e35e67

B00002.2014M93529-3

Dijual ruko di jl.Melati Kulon/Baciro (selatan Brimob,sebelah salon Bowie) LT/LB 72m²/104m².Bangunan baru,SHM,IMB.Indogress+Toto Ecowasher.Hub 089643552586

B00001.2014M93661-5

Jual cpt! Paket(Ruko 184m² Jl Kaliurang KM17,SHM sawah 638m²&1129m² Jl Kaliurang KM14 belakang UII)Harga 1,5M nego. Hub: 087739235522/087738111176

B00002.2014M97169-5

Djl ruko siap pakai.Lok jl Sabopasar Stan T145/172 SHM+IMB lokstrtgs cck utk sgl ush.Promo Akhir ThH:081392027210,082226524630

B00198.2014M97294-4

Istimewa BU dijual Pondok makan sangat strategis LS900m² LD30m Rp 3,6M HP:0816682644 Mhn tdk sms B00002.2014M97370-3

Ruko strtgs,LB.120,LT.63,2KM, SHM IMB. Dpn Pamela 6 Concat. Bonus ush barber.0896.7326.5738 B00692.2014.97566-3

Jual Ruko SHM-IMB LT:374m2 LB: 600m2 Tepi Ringroad dekat Lottemart Hrg:2,5M Hub:081392812321 B01126.2014.97827-3

Djl ruko 2LT,LT/LB 75/80m²,strg, 300m sltn Amplaz,utr Htl.Satya Nugraha SHM+IMB.H:0877 3975 9741

B00002.2014M97948-3

5 menit dari tugu, ruko baru 2lt harga 700jt (tinggal 1 unit).Hub:: 0878.3901.7779

B00001.2014M98113-3

Ruko strategis dkt UGM jln utama SHM 200m 2LT IMB/PLN 3,sumur/ cck sgl usaha cpt dpt H08122764636

B00002.2014M98140-3

Ruko 2LT SHM Jl.Godean LT/LB:88/ 137m² LD5m Listrik:2200W,2km, telp.Hub:0811254035(No SMS)

B00002.2014M98170-3

Di jual warung burjo di Jakal KM5,8 komplit tgl jualan harga 20jt nego.Hub: 085878505413

B00002.2014M98295-3

SHMP L226 LD9 tmr Psr Gamping ada rmhnya 3jt/m L271 LD14 sltn Psr Turi 1jt/m 085799001771 No SMS

OPER KONTRAK RU Operkntrk dstro.Lgkp isi.JlNologaten 80B.Fslts lngkp tggl jln.25jt.Omset bagus.Info:083867926437

Info jual beli tanah,rumah,ruko,hotel dll.Hubungi: OLIVE/ 081904088208.Pin BB 2a49325c

Oper kontrak ruko Gowok Square Jl Nogorojo Komplek Polri 12,5jt nego msh 6bln Hub:08886460597

Jual tanah SHM 1280m² Jl.Gayam Baciro Yogya,cocok Real Estate. Hub: 085692030300

Oper kontrak dpn Happy Puppy Selokan Seturan.Beserta isi.Ex rmh mkn Maxy.Hub:Novi 081807772711

SHM Pkr:537mLbr:16M tmr UII Condng ctr utr UPN Seturan/R.Road cck/R.tgl+kost:3,6jt/m 0818215851

Opr kntrk kios laundry bsrta isinya+2msn cuci.Lok diJl NogotirtoGodean.H8,5jt ng.H:081904032155

B00002.2014M98269-3

B00002.2014M98279-3

B00812.2014.98287-3

B00002.2014M98296-3

B00002.2014M98320-3

SHM Pkr=285mLD=11m ada smbr air+kolam,cck u/R.Tgl,tmr Jl.Tajem/ Prum Kadisoko=1,5jt/m=08122955748 B00002.2014M98321-3

SHM Pkr=321m LD10m,Utr Sadhar/ Std.Maguwo,brt kmps Unriyo,dkt ke Lotemart/C.Catur=2jt/m=3022132 B00002.2014M98323-3

Rmh ful jati,IMB,LT=720mLB= 300m,4kt,grs 3mbl,sltn Prm Pertamina Utr Bndara,aspal=1,5M= 0818215851 B00002.2014M98324-3

BU..Mepet kawasan Ciputra Grup” Utara Unriyo Tajem”.Sisa 3kav= SHMP =122/10m,142/12m,105/9m.Akses Aspal 11m.Paving 5m. H=2,5jt(Lsg Pmlk)=081227-911061. P.Man TP. B00387.2014M98341-5

B00002.2014M97439-3

B00002.2014M97707-3

B00002.2014M97950-3

B00002.2014M98098-3

SEWA RUANG USAHA Kios 2unit 4x5 bngn br utr Jejamuran Kleben Pndwharjo Slmn ling rame @10jt/th.Hub:08562892824

B00002.2014M97665-3

Dkntrkn Ruang ush jl X.urang Km7,5 cck u/restoran,café,cuci mbl pgr jln L18m pjg 8m.081328208239

B00692.2014.97835-3

Café lkp alat2 utk krjsm, Jl Parangtritis 92 A, Hubungi: 0811 306010 B00692.2014.97847-3

Dikontrakkan ruko uk10x15m hlm luas pinggir Ring Road utara dkt Jombor harga nego T:085601021945

B00002.2014M97867-3

Tnh tepi ringrod brt, sel jemblayang, lt.268m,lb.11m,hp. 3.7jt/m. 0816686448

Disewakan R.Usaha/Toko 6,5x15m Jl Paris km9,5 Gabusan strategis H nego HP:081383356590

Jl tnh pek luas 1000m jln aspal 2 muka 300jt lok jl pandak btl msk H:081802757918

Dikontrakkan 2 kios ukuran 4x4,5m di Jl Ki Penjawi KG YK dpn pabrik kulit.Hub: 08157928840

BU 392 LD13 Hok JlKsongn-B.Jiwo Karangjati,DktPabrik,Rata,Aspl Bsr1,4jt/m 085228020746 Pmlk/TP

Di kontrakkan kios 3x16 m Jl.Wahid Hasyim 2 Lantai hrg 16 jt min 2 th.Hub:P.Alex T.082231469009

Dijual Tanah 265m Pangukrejo Umbulharjo Cangkringan Sleman Hub.081328237755

Disewakan Ruang Zamzam Kuliner, tinggal 1 unit, Jl.Timoho, dkt kampus, kantor, H: 08122764636

Tnh SHM 82m² n 87m² dlm perum tmr SD Budi Mulia JlWates KM10 kesltn 2km 57jt n 60jt.087839511742

Ruko 1 lnt Jl.Selokan Mataram Puren Jl.Barada L4X12 KMd 1300w Air sumur 15jt/th.081328779478

B00692.2014.98369-3

B00692.2014.98373-3

B00896.2014.98396-3

B00896.2014.98398-3

B00001.2014M98402-3

B00002.2014M98183-3

B00002.2014M98250-3

B00002.2014M98254-3

B00692.2014.98377-3

B00001.2014M98444-3

Lambaikan Tangan, Toilet Menyiram Sendiri

TIPS PROPERTY

TEKNOLOGI “touchless” atau penggunaan peralatan tanpa menyentuhnya, bukanlah hal baru dalam urusan kamar mandi. Di kamar mandi atau toilet umum di mal atau perkantoran misalnya , kita sering menemukan keran otomatis yang langsung mengalirkan air tanpa harus diputar kenopnya. Kini, sensor otomatis bisa diterapkan di rumah. Untuk di toilet duduk sebagai area yang paling banyak menyimpan kuman, misalnya. Toilet besutan Kohler’s Touchless Technology ini memiliki fitur sensor di atas tank. Dengan hanya lambaian tangan, toilet akan menyiram secara otomatis. Hal tersebut bisa mengurangi

kontak antara kuman dan tangan. Kohler menyediakan beberapa model. Meski begitu, Anda tidak perlu mengganti toilet. Kohler juga punya “toilet flush kit”, yaitu sepaket tank yang bisa dipasang pada hampir seluruh toilet duduk. Kit dari Kohler ini beroperasi menggunakan empat unit baterai jenis AA. Kit ini bisa dipasang dengan panduan yang diberikan oleh Kohler. Selain panduan yang terdapat dalamnya, Kohler juga menyertakan video panduan di situs resminya. Kohler mengklaim, pemasangan kit toilet ini hanya memakan waktu kurang dari 20 menit. Satu paket toilet ini dibanderol 99,97 dolar atau Rp 1,24 juta. (kompas.com)


HALAMAN 21

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

KENDARAAN ASSESORIS Winjok jual jok orisinil&modif jok APV,Xenia,Pnter,Kjng,Feroza,dll. Smua jok hdp dpn 087803897006 B00002.2014M83063-3

Paket Audio Spr Murah! Sedia DVDTV-GPS-Power-LampuAngelEyesLampu HID Karpet-Tanduk-Foot step Gading Jl MT Haryono 22 T:7817999 B01347.2014.91848-4

Spcl:Cvrjok,dortrim,plvn,bksstir, dashboard,Bhn&wrn kmplit:Mandiri Jl.Mgl km5 utrBRI 082134590713 B00812.2014.96656-3

Kaca mobil anda buram? silau di malam hari,kena air hujan berkabut, brjamur,dll.Hub sj:081328331660 (spesialist sleep kaca mobil) B00002.2014M97773-4

MOBIL DIJUAL

DAIHATSU Espas 96 Merah AB Mulus Msn Istimewa AC Dingin VelgRacing FulVariasi.35,5jt.H:085291227333CptDpt B00692.2014.98379-3

Djl/TT mtr:hijet 1000 adi putro/ABSleman (pjk hidup).Minta 12.5jt nego minat? Tlp:087739663304 B00001.2014M98435-3

MITSUBISHI Hijet sewa 86 PU apikan kaleng wutuh segalanya tidak ragat 13,5jt.Hub: 081804051232 Godean B00812.2014.97787-3

Djl Colt T PU th77 bgs cat baru msn ok tggl pake harga nego AN sndri. H:P.Suwarto,HP:081578702631 B00002.2014M97941-3

Lancer SL th 83 wrn merah plat AB,vr 16,ac,msn bgs,cat mulus,h: 18jt ng.082138170808/087738236005 B00001.2014M98440-3

HONDA Wonder87 hijau ABasli full var+ audio pjkpjg mesin jos an sndr 32jt saja P.Agus 0811283779 Yk Brt B00002.2014M97716-3

Wonder 86 4pintu AA 21jt/Wonder 86 2pintu AB fulvar 32jt/interplay 90 AB 30jt 0274-9275004 B00812.2014.97790-3

ISUZU Troper th 88 long 5pnt,taft th 87 long modif.Hub:08121586177/02747402014 bisa TT B00001.2014M97551-3

MOBIL DIJUAL

SUZUKI Katana GX94 AB Btl pajak hdp body klg AC-nyes audio PW PS Alarm C.Lock Vr 48.5jt nego 6622229

DATSUN PromoAkhirThn DatsunGo&Go+ DP Ringan Mulai19Jt Hrg Naik Per Jan H:Ardy 082221722272/085643734473

Katana ’93, AB Sleman, Istimewa, hitam metalik, 54 Jt Nego. Telp : 0877 3928 7303

HONDA Honda Brio Satya E/MT New 100% warna silver metalik hrg 103jt faktur A/N pembeli/New Smart TV LG 32 Inc(3,5jt)T=0816687368

B00001.2014M97868-3

B01033.2014M98319-3

Suzuki sidekick th 97 wrn hijau full ori,plat AB,hrg:59jt nett.Hub: 082138170808/087738236005 B00001.2014M98438-3

TOYOTA Baru!Diskon!+Bonus banyak!Avanza +Agya+Etios DP20juta’an,Hub: Anwar 08121569928/02748350517 B00002.2014M93755-3

Starlet92 capsul msn kring,body lempeng,ACdingin,AB Btl,hijau mtlk,tnggl pakai 45jt,082323898938 B00002.2014M98039-3

BU T.GreatCorolla 1.6 94 akhr istw/ mls f.var/orgl LD/TVMP3/vrcg/ tglpake 64,5jt/ng H:085727790377 B00002.2014M98181-3

B01126.2014.98344-3

Tyt Kjg Spr short Th 90 AB Kota Ori luar dlm full vrs abu2 mtlik istmw 55jt.087820013394/8316332 B00001.2014M98404-3

Honda Vario 125 hitam mulus mesin halus th 2012 AB Bantul tg 1 hg: 12,8 nego Hub : 081804029460

MINERVA

Mio Soul GT tahun 2012 AB Sleman tgn1 merah H:9,750jt nego utara Monjali.HP: 085-10041-5654

B00812.2014.97791-3

Jual segera MIO GT FI new blue STNK an pembeli Rp 12 juta.Hub: 08170707020

BU : Honda Beat th 2010: 10,3jt & Mio th 2006: 6jt,smua plat ABC.Minat , hub.087838403092. Nego

King 94 AB mdf:58 King 93 AB mdf:68 RXK 82 AB ori mdf:68 nego.Hub: 087739710517

B00692.2014.98382-3

Starlet 1.3 Biru Tua Ori L/D msh Hls AC/Tape Ban Baru Tinggal Pakai KTP Bs Pnjm H:087838121827

Dijual Avanza tipe G th10,hitam& silver,istimewa.H: 6647171/081227991963. Bs Krdt Dp25%.Prs cpt

D.Grandmax 1.5D th08 silvermet TgI,coverjok AC/PS/VR/Br istw bs TT/krdt H:8366909/08157766026

SupraX 125htm ckrm AAkbm 5+ VarioCw merah09 kpwd 8,3 smua bgs pjk tlt nego Yudi 08122622791 Tlogo

B00002.2014M98177-3

AllNew Xenia M AB-012 STNK baru B.sonar,P.window,C.lock 105jtan nego 087739396745/087838500452 B00002.2014M98274-3

SupraX03=6jt SupraFit AB-D Ckrm=4,6jt SmashSR05=4,8jt SogunNew02=3,9jt Vega03=3,9jt 085643101085 B01126.2014.98346-3

Star th 95,hrg 3,4jt,AB-Sleman, orisinil,mesin halus.Hub:081804175703 (Cebongan) B00692.2014.98361-3

ISUZU Obral Paket Dump/Bak/Box Isi Solar Aja 1th Free4Ban DP Mrh Angs sd 5th.085740354949/087838342949

Supra th 98 AB Kota hitam mesin masih halus pjk panjang hrg:4,3jt. Hub:089692041057

Dptkan Harga Istimewa Akhir Thn R3,Swift,Pickup,Karimun,Wagon R. Hub:0274-9246781/085784962677

BMW BMW 97 silver siap pakai dalam luar kota harga bersahabat Hub 08995005160 no SMS no tiputipu B00002.2014M94616-3

DAIHATSU Ceria KL05 biru B Pjk Juli ACTPVR CL Alarm irit nyaman tinggal pake 56jt H.082138288962 TT Motor

B00002.2014M97663-3

Suzuki FU thn 2004 Tailan hrg 10,5 nego AB kota ban dpn blkg baru tinggal pakai Hub 087838970680

Skydrive 2010 merah AB kota tgn 1 mulus 5.9jt 089682609889 UGM bs TT-TS/Touch/Tiara

Dibeli mtor segala kondisi dgn harga tertinggi dibayar cas. H=P.Heru 085100892372 / 0274-9205189

Jl shogun R 110 ’03 AB Kota tgn1. Kondisi bagus siap pake.stater, panel2 hdp.Hg:4.3jt.085727517080

Cari motor plat AB/Jateng cck dibeli tinggi.Hub:P.Marji Jakal HP AS 085101644422/XL 081804743030

BU Shogun New 2002 akhr AB tg1 istw/mls/knclng/antik/original tgl pake H:4,7jt/ng H:081333437779

Dibeli tinggi spd mtr bekas sgl merk. Hb:Gonel Nogotirto (0274)8507530/ 081904037008 SMS/Tlp 24jam

S.Xroad’08 merah bata met AD tgI cat & interior ori istw bsTT/krdt Hub:8366909/08157766026

Cara moedah juwal motor resmi th0414 ckp SMS 081802745533 pin BB 2663AABC 085101872948 asli AB MOBIL/MOTOR SEWA Sewa=Pick-Up Mulai 125rb,Box Gran Max,Truck Box,Elf Short/Long, Hiace.Call=7885422 / 085292999937

B01126.2014.97830-3

Djl Skywave 2010,Skydrive 2010, Mio 08,KarismaX 05,Shogun 02. Hrg damai,brg brkwlts.H:081915534369/BadranJT1/771RT451/ 10GgKantilYK

Yaris S MT 2012 TRD Sportivo Silver Met,Nopol R pjk pjg,Istw ori 0 spet Km low,interior,AC,Jok/Mesin Good Good Cond.081804257070

Shogun Th 2002 Kondisi Baik Tinggal Pakai=3,8 H:Perum Minomartani Jl.Tengiri V/3 T:08510036545

B00002.2014M97666-3

B00692.2014.97842-3

B00001.2014M97865-3

B00002.2014M97956-3

PromoAkhr Thn Toyota100% Bru:Disc Bsar,DP+AngsRingan,Ready Stok. Buktikn!081215515133/0274-6653233

B00002.2014M98178-3

B00692.2014.93042-3

Inova v 07 Htm AB Slmn Ori Luar Dlm Kondisi Prima Tinggal PakaiJrng Pake Hrg Ng.Hub:087738127227

B00002.2014M98273-4

B00692.2014.98383-4

B01126.2014.98350-3

TVS

B00692.2014.98384-5

B00896.2014.98397-3

B00002.2014M94932-3

B01347.2014.95837-3

Anniko Trans: New avanza/xenia, G.Innova,luxio,Pregio,Pick up,VIP Car.H: 087839085656/9569124

B00001.2014M96189-3

DEALER Promo Honda : Beat Dp 100rb. Revo Dp 500rb. Vario Dp 500rb. Tukar Tambah bisa.HP: 0878 3853 3579

Sewa Elf Murah 12,16,19,21 Seat,Bus Medium 25,30,32 Seat. Elita TransJogja 0817422743 B01126.2014.96388-3

DyAr:Mbl+spr+BBM:300rb.Esps, Xna,Avnz,APV,Inova,Prgio,ELF: 081328110612/087838812423/ 085643236367

B00002.2014M92910-3

VarioCWfi DP1,5jt ang620x32 V.CBS 125 DP1,8jt ang685x32 BeatCBS DP900rb.Revo DP750. 087738968502

B00812.2014.97001-3

Sewa new Avanza&sopirnya(dlm/ luar kota)harga 50ribu.Melayani drop luar kota.Sms:082221281000

B00002.2014M97410-3

CV.Tugu Jogja Rent: 0813-28960303 Xenia,Avanza G/Veloz+sopir 12jam mulai 200rb luar DIY nego.

New Beat DP22 A490x34 Vario DP25 A524x35 Tecno 28 A565x35 R Fit DP19 A445x35 H0816684526/CBAA112

DAIHATSU Jl cpt Expas96 1.3 ABB tgn I VR/ BR/TP/AC hijau body kaleng msn halus pnt kupu 35jt ng T:7436674

DEALER Taufik Konsultan Mobil:Anda Mau Jual/Cri Mobil Baru Bekas Kredit&Tkr Tmbh Hub. 081229676739 Gratis Bs SMSanKredit Via ACC Finance

Dijual Datsun GO+ Tipe OPT’Juli th14,AB Sleman an sndiri putih sarung jok karpet dsr 08121598181

B00002.2014M95451-3

B00631.2014M92805-4

Jual Zebra Boditek 92 sledeng hg24,5 Zebra 90 pintu belakang ful fariasi hg20,5.Hub:081390848510

HONDA Honda ferio 97 abu abu matic siap pakai tahun baruan Hub 085643688441 no SMS no tiputipu

B00002.2014M97682-3

Zebra PU 91 ori wutuh ban baru plg rcg pjk&kir hdp istmwa sglnya. 25jt Nego.081804051232 Godean B00812.2014.97786-3

Dijual Zebra 1.3 Espass pick up AB thn 2001 akhir.Hrg Rp.34jt/nego. Serius hubungi 0813.2838.9380

B00002.2014M94615-3

HYUNDAI BU Hyundai Getz 03 htm mlk sndr ori luardlm pjkbr msnprima audio 76jtng istw.082110008348 KrdtOK

B00001.2014M97918-3

B00002.2014M97738-3

Daihatsu zebra PU 91 putih msn tokcer bodi kokoh siap krja surat lngkp ng 081225404405

KIA Carnival diesel 2000 siap pakai merah maron tgn2 harga 67jt ng Hub 08995005160 noSMS no tiputipu

B00692.2014.98012-3

Clesy 91 AB asli hitam PS/PW/RT/ ST/ban,accu,radiator baru ist pjk pnjang 36,5jt ng.H:08122727611 B00002.2014M98156-3

Carade 82 antik,klasik,irit,int ori,simpanan,tg1 pakai H:13jt/Ng Hub:085643030437.Monggo diawis B00002.2014M98272-3

B00002.2014M97764-3

P.Up,Avna,Xnia,Inva,Livna,Trvllo, Elf,Dll Tarif Mulai 75Rb Hub:087839066852/085870444463/9636479.

B00385.2014M97675-3

B00002.2014M94617-3

MERCEDES Mercy 300E 89 full MP htm solid AB a/n sdri R18 AC dingin bgt terawat 43jt aki baru 081903704751 B00002.2014M97770-3

MITSUBISHI Mitsubisihi T120 SS station AC/TR/ BR plat AB.Hub:087739664847 hrg 54jt bisa TT

Ymh UM 1jtan MioM3 Bluecore,Mio GT,MioJ, Force,Vega,Jptr ang mrh prs klt.Hub:081915564445/2AD1629D B00002.2014M97961-3

Sumber Baru Motor Promo DP 1 juta angsuran ringan+bonus Hubungi Andi: 085756735096 BB 27FE766C

B00002.2014M96185-3

B00002.2014M97762-3

Datsun Go+ Panca Dealer Magelang(Kedu),Angsuran Ringan Bonus Menarik.Wahyu081283067699/ 7D41B12B B00631.2014M97880-3

B00387.2014M98352-3

TOYOTA Pusat toyota Jogja! DP min tukar tambah bisa! Hub: Oestam Dwi Nasmoco 08122687656 / 087739005888

B00692.2014.95536-3

Dijual Inova 2004,mulus,terawat, tangan I,km sedikit,serius resmi Hub 0274-618163 B00002.2014M97679-3

Jual Kijang Grand LGX th2000 biru mtlk-solar Rp110jt nego.Hub Erna Salon Jl Pengok Kidul-Baciro HP.08156859199/0274542987 B00002.2014M97698-4

B00385.2014M97923-3

B00385.2014M98225-3

Avanza 2010 hitam met plat B tgI Hub Perum Hakim Jl Gambir Anom 15 Gambiran UH T:7468392-9256963 B00002.2014M98265-3

HONDA Dicari=Vario-Beat-Supra 125 AB Pemilik 1.Saya Datangi Lihat Bayar Cash=085100135904-6828232 B00001.2014M89879-3

NinjaRR09platB=23 Tiger00+ 03CW=78+82 Smes07+Spin CW07 =48+5 Alva91tlt=13 TrilKcl=38 085100580253 bsTT utr RRMdukismo pasTg Kloran B00002.2014M97667-4

Jual Grand 95 37 Karisma 2003 hg 55 Supra X 2002 hg 58,5 bisa dinego.Hub:081390848510 No SMS

B00001.2014M97549-3

B00002.2014M97681-3

Mitsubishi L300 Disel th2000 STW AB pjk baru Nov 15.Siap luar kt.BBM irit 63jt ng.081227444132

Beat CW 2012 plat BE+remot pajek jln putih bersih istmw cocok mhsw Lampung 9,9jt/081802745533

BU trek ps 100 th 93 AB B Apa adanya 45 jt nego Hub 0274 6937944

Kridit Honda Baru prs cpt&mrh byr DP tok RevoDP700 BeatDP850 Supra XDP1,2 VarioDP1,4.087838508000

B00002.2014M97760-3

B00692.2014.97833-3

L300 PU 87 Solar AB Btl Orisinil Sasis Msn Jos 49Jt.Jakal Km 12,5 Blk Mkm Wonosalam 081392744655 B01126.2014.98053-3

B00002.2014M97730-3

HONDA Jazz RS 2011 MMC New Model A/ T hitam pajak baru tgn-1 B-DKI full ori murah 178jt 0817275778 B00002.2014M97725-3

KAWASAKI Jual Ninja 250 ABS New off hijau edisi ultah 53jt nego,LED LG Smart TV 32 New.Hub:085878789449/ 0818464622/0816680510

YAMAHA Promo murah tipe matic&bebek hrga spesial murah,khss KTP DIY Hub: Waluyo 08122746767/081807450766

Sewa Mobil+Sopirnya New Avanza/ Xenia,APV,Grand Livina,Inova dan lain2 Hub:081227151647 B00896.2014.98065-3

RamaTrans Sewa Mbl Murah+ Driver Siap Antar Libur Natal&Thn Baru dlm/luarkota H.087739833335

B00002.2014M87670-3

B00001.2014M98425-3

Pahami Letak Saringan Udara Skutik

B00002.2014M95130-3

Dibuka Arisan EMKA kel 38 std100jt angs1jt/bl slma6,5th bs ambil rmh,mbl,dana 087838797413 Vepti

B00165.2014.97819-3

B00002.2014M97755-4

Promo Akhir Th 2014 free 1x angsrn Avanza,Agya.Khusus Etios,Yaris, Nav1 Bunga 0% 3th.087739032819

Inova type V th 2010 hitam istimewa h:081227991963/087739701516Bisa kredit dp 25% proses cepat

B00692.2014.90879-3

MM Trans citytour/drop D/L kota fortuner Inova,Avanza,Luxio box Pickup Mli200/D+spr 087839584062

Hrg promo sewa mbl stok kmplit bru bs drop dlm/luar kt Alwy Trans 4435600/0818268597/08157919713

B00002.2014M97308-3

B00812.2014.98292-3

B00002.2014M90012-3

SewaMurah:125-250+spr/nonspr avanza,xenia,apv,innova,Lgx,espas, pu,elf,mercy(manten).087739682842

B00002.2014M93936-4

Revo DP800 angs 453x44, Beat DP200 Angs575x35, Vario DP 1jt angs 635x33. Hub:085743425365

DATSUN Cuci Stock Datsun Jogja Jateng DP 18 jutaan,angsuran 2 jutaan.Hub: Luki 081392799559 Tlp,SMS,Ok

B00002.2014M97431-3

Sewa Avnza Veloz+spr.plng mrh,siap antr dlm&luar kta24jm.Ph&WA 081578429247 pin7E621418,Nasdaq

B00002.2014M97307-3

FORD Ford ranger double cabin terima mesin halus 2011 plat daerah 67jt.Hubungi: 087739372100

B00812.2014.97004-3

B00074.2014.91256-3

B00002.2014M97318-3

B00002.2014M97963-3

B00002.2014M96878-3

Rental mobil dalam/luar kota. Avanza,Innova,Camry,Alphard. Harga murah.Servis Top.Hub: Nita 087737121166 Pin BB: 2792B1D2

B01126.2014.96211-3

BENGKEL Panggilan apapun krusakan mobil anda model injeksi/karbu manual matik siap datang.H:081392968875

B00002.2014M90180-3

B00002.2014M90885-3

Super Big Promo,R3 DP19jt,PU DP11jt, Wagon DP18jt,APV DP18jt,Hub: Danis 081316223867/02746686641

B01126.2014.97828-3

B00002.2014.65203-3

Promo Mbl+sopir.Avanza(200) Inova (300)Fortuner/Camry/Alpard(1 juta)Hub:6501221-7131221-554140

B01126.2014.94772-3

B00002.2014M97735-4

B00896.2014M86231-3

JupiterZ’04 udakopling blok yg asli ada,msih hlus,hrg 5,8jt pelgrising asli Ymh.Hub:085643882310

MITSUBISHI Dumptruk tronton fusofn527 th2012 sprti baru km20000 fx lokalan Jateng 630jt nego T:081227144575

Suzuki Mbl Pusat Promo Akhir Th.DP R3,Wagon,Carry PU 11Jt Angs 88rb, H:087734091516/082322234344

Pick-Up Suzuki Futura Akhir ThnDp Murah Diskon Besar, Survey Mudah. Hub:087839800070

MOBIL Dibeli motor / mobil tua-muda sgl kondisi XL= 08787.7799209 Trisno= 661.0099 / 085707.909044

MOTOR Dibeli sgl mtr,sgl th byr cash.H:P Nono Celeban Jl.Soga 42 T: 0878. 3823.3957 / 081.227.55146 Yk

B00002.2014M97662-3

Djual Fortuner Thn 13 G,VNTurbo, Matic, TV,GPS,Km14rb,Putih,Istimewa Hub.082136971234,081533765228

Murah 120jt Ertiga GA Plus 2012 AB istimewa.Hub: Kepuh GK3/956 belakang Toko Elok Gejayan depan Pasar Demangan YK cepat dapat

B00002.2014M92257-3

Crypton=28 blitz=26 shogun01=31 mocin=15 crystal/RC=800.Kauman blkang Naufal optik 085102189844

Program Akhir Thn,Ertiga Diskon sampai 22Jt,Karimun Dp 20Jt,PU 11Jt.Buktikan,H:Tri 081392375333

B00002.2014M97717-3

B01126.2014.98351-3

LAIN-LAIN Arisan motor Emka 17,5jt angs 250rb/bln,15jt angs 150rb/bln(bs u/ dana).Nia 087860111293/7821116

PitungC70 th78 ABSlm plat2019 ori3,6 GranAmpal93 ABSlm tlt7bl 3,2.DsKamalWetanSyegan087739317290

B00002.2014M97376-3

Diobral Cary PU Dp 11Jt,Wagon 18Jt, R3 Dp19Jt,Tlp Skr Dptkn Diskon Djmn tdk Rugi.Andi 08175457998 B01126.2014.94460-3

B00002.2014M97664-3

Taruna CX merah 01 bgs ori L/D Fulvar+audio TV H:72jt P.Agus 0811283779 Gamping lor Yk brt

Vega R 2005 Cakram Pjk Baru=5,7 H:Gg.Melati I/4 Babadan Baru Jakal Km 7 Blkg BNI T:085100176317

B00001.2014M97886-3

Innova 2.5 Diesel MT 2013 TRD Sportivo, warna Putih No spet,ori, audio std,pjk pjg, Krdt/TT bs Mobil Anda sbg DP/UM,bunga mulai 0.6%/bln.Hrg nego 081804257070

B00002.2014M92958-3

B00385.2014M97919-3

SUZUKI Terbukti 100% Promo akhir th Nex DP100rb/address 600rb/bunga 1%angs 300rb-an,FU 16jt 0818272334

SBM Pusat promo akhir thn fulldisk R3 PU APV Wagon bisa TT 081904244001/081227922631/08587921117

B01126.2014.92783-3

Jual Mocin Supra 2002,AB kota,pjk hdp bln 9,cakram 1.950rb. Hub: 087838374757 Kraton

B00692.2014M97779-3

B00002.2014M91978-3

B01126.2014.92782-3

B00002.2014M97545-3

MAZDA

TOYOTA Promo Akhir Tahun Toyota cuci gudang Disc besar unit terbatas.Hb:082136674700/9332481/BB2624FE81

B01126.2014.92522-3

B00002.2014M98245-3

MOTOR CHINA Jual Viar Roda 3 th2013 kond msh baru long plat kodya uda pake atap pjk bru H17,5jt.081392933348

B00001.2014M98405-3

B00002.2014M97980-3

Heboh Mbl Suzuki Dp Mrh:PU 10,8Jt R3 20Jt,Karimun.Prss ACC Dibantu smpe Mbl Terkirim:087710261158

B00002.2014M98076-3

Yamaha Mio J Fi GT’2014 htm CW msin hls trwat srt²lkp pjk pjg H:10,2 jt(N).081808202977/JakalKM17

B00002.2014M98283-3

DEALER

B00002.2014M98241-3

SUZUKI Promo Akhir Tahun Banjir Diskon sd 20Jt,Dp Muraah 10Jtn,PU/R3,APV/ Karimun/Vitara:087738945252

B00002.2014M97971-3

Kredit harian Mio DP 800an proses mudah&cepat tnp survey langsung kirim hadiah TV.H:085712298681

B00001.2014M98108-3

NISSAN Jual salah satu:March matic th 2014,140jt nego,Ertiga GL 2013 155jt nego H:087839540509

B00074.2014.98049-3

B00002.2014M97946-3

DP1jtan Ymh Ang Ringn Lgsng Krm AllTypeTrmsk MioM3Bluecore. H:081578239462/087717263535 BB517FBE33

B00002.2014M98089-4

Mau beli Nissan Hub:087839362999 dapat Disc Besar+bonus,DP Ringan Grand Livina,March,Juke,Serena

Djl: Xenia Xi 2005,AB Kodya,biru, tape,AC,Istimewa,Harga:83jt. Hub:081804111068

B00002.2014M97945-3

King 03 AB Sleman pajak baru hitam standar jual cepat 9,9 nett.Hub: 089687143825

Dijual supra x thn 2001 AB Sleman kondisi ori siap pake.Harga:5,1jt. Hub:085106550066

MAZDA Djl Mazda 2 Th2011,Kondisi Istmwa, Km Baru 20.000,Manual,Wrn Hijau, Hrg:150Jt Nego.Hub:0818466711

B00385.2014M97924-3

B00692.2014.97863-3

B00165.2014.98071-3

B01185.2014M98088-3

B00002.2014M97686-3

B00385.2014M97922-3

B00813.2014M97862-3

B00692.2014.97836-3

Beat 11CW:11,5 Vario06:9,650 Revo 11:8,350 JupiterMX 09:10,5 Star97:4,150 Alfa 97:3 Jl.Tegalmulyo No:28 P:085100445559

B00001.2014M98436-3

B00002.2014M94353-4

B00002.2014M97749-3

Dijual Motor Beat Tahun 2010 Warna Pink Mulus An.Sendiri, Segera Hubungi:0818 0263 0068.

B00002.2014M98142-3

B00074.2014.93429-3

Djl Terios TX,A/T th11,Silver, Istimewa.H: 087739701516/081227991963. Bs kredit Dp 25% proses cpt

B00001.2014M97546-3

H.All new civic AT silver metalik, 2007, B nomer, bisa TT, kredit dibantu. Hub: 081804257070

B00692.2014.98381-6

B00002.2014M94221-3

B01126.2014.98345-3

B01347.2014.97806-3

B00198.2014M92787-3

Hiace PU 75 alusan tidak ragat tinggal pake.harga 15jt.Hubungi: 081328354496 Godean

B00002.2014M98334-4

YAMAHA B.U hari ini Vixion’08=11,6jtmodif racing+ori ada,mesin normaL&bodi gaul.H:08562836789

promo akhr thn Nissan disc gede cuci gudang!smw produk Nissan,info &test drive.H:Yusuf 0817369305

TOYOTA Corolla DX 81 plat H mesn bgs AC siap pakai 20jt nego Trontong STW 83 13jt nego.Hub:081999900711

B00001.2014M97895-3

KAWASAKI Kawasaki Ninja R th 2005 AB Kota Pjk Baru Mesin Istimewa Body Orisinil 16,9jt Hub:085602184567

B00074.2014.91772-3

DAIHATSU Dptkn Promo DP Xenia 17jt/Ang 2jtan Pick up:DP 6jtn Terios DP 20jtn Sirion DP 16jtn Proses mudah cepat 082221722298/087738880008

Jual Kijang super th’1987 AB Sleman kondisi istimewa pelek rising AC warna merah harga 40jt Nego Hub:08174115247

HONDA Dijual Honda Blade Tahun 2012 Double cakram,AB kota tangan 1 harga 10jt.Hub: 087838838168

Termurah MarchDP15jtanGLivina 25jtandll bisa7th.Disc super bsr0817834041,085743744457Nissan Pusat

B01126.2014.98348-3

B00001.2014M97894-3

MOTOR DIJUAL

Mio CW merah th 2008 AB sleman ori tangan 1 istimewa T 085100801756

All new City 2007 AT Abu2 Met good Cond,AC, interior, mesin ok, Audio double din. Nopol AB pjk pjg trs. Hrg 125 super nego. Krdt ok skali. Dp 38 angs 2 sd 3jtan. Hub: 081 804 257 070

NISSAN Promo akhir thn GLivina,March, Evalia disc bsr DP 17jt bs 7th readyXtrail.H:Nita 081804213341

MOTOR DIJUAL

Star 93, AB-Sleman, hrg 2,6jt, ragat seker, dekat Cebongan / 081804175703

B00692.2014.97995-3

B00002.2014M91612-3

Szki Cary th84 AB Slm Pjk Hdp Msn Bgs Kaki2 Ok Siap Luar Kota 13,5Jt. 02748213421/081328609543 TP

Toyota Corona mark 2.0 th 82 VR AC TP plat AB asli bgs original 31 jt/ng.Jl Nori T:0274-7452525

B01126.2014.97831-5

MOTOR DIJUAL

Honda All New CRV 08 AT abu mtlk &CRV 03 MT htm,AB kota,ex.Dosen, siap pake,nego.Hub:081313474773

Jl city 2004 vtec tg 1 silver Hrg ng plat B H: 085227383003 No sms

MITSUBISHI Mitsubisi DP T120S:5jt/L300:15jt/ Mirage:12jt/Truk:25jt.Kredit 5Th. Surve dibantu.Hub:087839270854

B00001.2014M97887-3

B01126.2014.97829-3

HONDA Promo Honda Akhir Tahun Discount Super Besar!!Mobilio-Jazz dll,Kredit Kami Bantu.Hub:Fauzan Honda Tugu-087738055758-082314045678-02748355757-PIN 74CBEE5C

B01126.2014.97257-3

B00692.2014.97854-3

Great Corolla th’93 hitam AB AC dingin Velg racing luar dalam bagus hrg 66,6jt.H:082137978666

MOBIL DIJUAL

B00002.2014M97859-3

ISUZU Panter th 2004 LM ori tinggal pakai harga 105jt nego sekali.Hub 087802875789/02748501336

B00002.2014M98221-4

BU Forsa GL thn 85 merah.AB-Kota, VR,AC,tape,ban 85% pjk bln 8,mesin halus.23jt/ng.H:085228687938

B00812.2014.97785-3

Honda City Z 2003 M/T abu metalik plat B A/N sendiri velg 15 full audio.BU ban baru.081219990148

Djl Kijang 92 Merah,H,RT,AC,CL, PW,PR,Mesin Ok Tinggal Pakai,Hg: 42Jt,An.Pembeli.Hub:085100170505

SUZUKI Djual suzuki cary alexender 84 istimewa siapa cepat dapat warna hijau AB sleman hub:081327063967

B00002.2014M97729-3

B00002.2014M97754-4

Jl Honda new city 06,abu2 metalik, plat AB,a/n sendiri,mulus,siap pakai.Hg:123jt/nego.08126210254

B00002.2014M94861-3

B00002.2014M98176-3

B00165.2014.97813-3

Djl Kijang Capsul Grand Rover 98 silver AB kota AC,CD,Alrm,remot VR: Fimex tinggal pakai 78jt nego. Hub: 081804199165.Cepat dapat.

BMW “Dijual:BMW520 th89,putih,pajak baru,AB Slm.30jt nego.Hub:087738565056”

TIMOR Timor DOHC’97 Silvermet AB tgnI coverjok pjk baru istw skl bs krdt H:8366909/08157766026

MOBIL DIJUAL

B00002.2014M97732-3

Jual Supra 125 Th2014 Double disk.Milik sendiri Rp 14.500.000 Nego dikit.HP .087838271393 B00812.2014.97788-3

HUJAN yang mulai sering mengguyur di berbagai wilayah Indonesia belakangan ini wajib diwaspadai biker, terutama pengguna skutik. Jika air meninggi dan nekat diterjang, kemungkinan masuk melalui saringan udara cukup besar. Efeknya cukup fatal, mengganggu kinerja CVT dan menyebabkan putaran belt “los”. Babe, mekanik senior dari Omega Motor di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, mengatakan kepada KompasOtomotif (23/12), kebanyakan pengguna tak tahu posisi saringan udara pada sepeda motornya. Kebanyakan asal menerabas genangan tanpa berpikir panjang. “Kalau bebek atau sepeda motor sport kelihatan banget posisi lubang saringan udaranya. Kalau

skutik beda-beda, ada yang tinggi sampai di balik jok, ada yang tampak. Ini yang pengguna harus bisa mengenali agar tahu batasan menerjang air,” papar Babe. Sebagai contoh, posisi lubang saringan udara Yamaha Fino FI terletak di atas boks saringan udara. Saluran khusus dibuat agar posisinya lebih tinggi (sampai penutup bodi), dengan maksud agar tak mudah kemasukan air. Memang, untuk pengguna skutik, kewaspadaan ekstra harus dilakukan. Memperhitungkan cara mengendarai sekaligus menerabas genangan air adalah hal yang wajib agar tidak mogok. Pengecekan bagian kelistrikan, terutama soket-soket yang sejatinya sudah didesain untuk tahan air. Misalnya sensor oksigen, soket koil dan sebagainya. (kompas.com)

TIPS OTOMOTIF


Soccer Land Jogja

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

Pelatih-Pemain Nasional Ingin Bertemu Menpora SEJUMLAH pelatih dan pemain Sepakbola nasional ingin berkenalan dan bersilahturahmi dengan Menteri Pemudan dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Koordinator pelatih dan pemain nasional, Eddy Syahputra mengatakan tidak ada niatan lain dari para pelatih dan pemain nasional selain hanya sekedar berkenalan dengan Menpora yang baru terpilih dalam kabinet Presiden Joko Widodo ini. “Tak ada agenda lain, kami hanya ingin berkenalan saja dengan pak Menpora yang baru ini, pokoknya ingin berkenalan lebih jauh lagi dengan pak menteri,” ungkap Eddy Syahputra kepada Tribunnews.com, Jumat (26/12). (tribunnews)

HALAMAN 22

● Andri-Eko Masih Pantas Huni Lini Pertahanan PSIM Lagi Musim Depan

P

SIM Yogyakarta belum melakukan persiapan konkret melakukan seleksi pemain jelang keikutsertaan mereka di Kompetisi Divisi Utama 2015. Namun, melihat performa beberapa pemain dari masingmasing lini musim lalu, komposisi pemain belakang layak dipertahankan. Statistik menunjukkan, pertahanan PSIM musim 2014 terbilang solid. Setidaknya jika dibandingan pertahanan tim lain yang berada satu grup, tim berjuluk Laskar Mataram ini mampu bersaing. Ini dilihat dari catatan jumlah kebobolan gol maupun hasil akhir antara kemenangan atau kekalahan. Musim lalu, PSIM hanya kalah tiga kali dari 12 pertandingan yang dijalaninya. Raihan ini menjadikan Parang Biru sebagai tim paling sedikit menelan kekalahan bersama beberapa tim-tim lain semisal Persinga Ngawi, PSS Sleman dan PSBK Blitar. Kekalahan paling banyak dialami Perseman tujuh kali. Sementara dari catatan gol, PSIM kebobolan 13 gol selama kompetisi musim lalu. Catatan ini mengantarkan PSIM di posisi dua klub paling sedikit kebobolan, setelah PSS yang hanya kemasukkan 11 gol. Melihat catatan gemilang itu,

Eko

Pujiyanto BIODATA TTL

Lubuk Basung, Padang, 1 Okto 1989

Tinggi Berat Posisi NP

174 cm 67 kg Defender 23

2004-2006 2005-2006 2005-2006 2007 2008 2009-2011 2011-

Diklat Ragunan Persijap Jepara U-23 Timnas Pelajar Semen Padang PSP Padang PSIS Semarang PSIM Yogya

KARIR

baik untuk performa tim saat tentu kontribusi pemain belakang berkompetisi,” ujar Dwi. PSIM tak bisa dikesampingkan. Meski demikian, Dwi tak bisa Karena dari sejumlah pemain belakang ini tim menggantungkan mengeluarkan garansi bahwa posisi center back musim depan pertahanannya. diisi lagi oleh Andri dan Eko. Mengerucut ke pemain Banyak faktor, yang akan bertahan, Eko Pujiyanto dan mempengaruhi kemungkinan Andri Wirawan, layak menjadi keduanya kembali aktor utamanya. atau hanya salah Tak bisa STORY HIGHLIGHT satu yang bertahan. dipungkiri, “Belum tentu konsistensi ● PSIM tim paling pelatih cocok keduanya yang sedikit menelan dengan keduanya. hampir tak pernah kekalahan selama Atau belum pasti absen saat PSIM kompetisi musim lalu juga keduanya berlaga menjadi ● PSIM menjadi dua bersedia bertahan. satu faktor Lebih mendasar lagi minimnya klub paling sedikit kita masih ingin kekalahan dan kebobolan sedikit gol yang ● Mbah Putih beri sinyal memastikan apakah PSIM ikut kompetisi masuk ke gawang. pemain lawas dipanggil atau tidak,” kata Karena itu, duet lagi ke PSIM Dwi. (sus) Andri dan Eko selayaknya dipertahankan manajemen PSIM. Apalagi, keduanya masih muda tapi punya pengalaman. Direktur Utama PT Putra Insan Mandiri (PT PIM), Dwi Irianto, telah memberikan sinyal memakai mayoritas pemain lama. tak terkecuali AndriEko. Toh dari sisi komunikasi dan gaya permainan, katanya, kedua pemain ini dianggap mumpuni. “Sisi positif jika memakai materi pemain lama adalah tak perlu banyak adaptasi. Kami pikir ini

SPEKULASI kemungkinan kembalinya Andri Wirawan dan Eko Pujiyanto ke PSIM menjadi kelegaan banyak pihak. Pasalnya, dua pemain itu sudah beberapa musim terakhir sudah menjadi idola para pecinta dan supor ter PSIM. Begitupun bagi Andri dan Eko, keduanya sebenarnya juga belum melupakan PSIM meski sudah lama mereka tak berlatih bersama. Andri dan Eko sama-sama masih punya keinginan kembali ke PSIM. “Bagaimanapun PSIM tetap menjadi prioritas saya berkompetisi musim depan. Saya sudah nyaman bermain di tim ini,” kata Andri.

Tak heran, beberapa waktu terakhir ini, Andri mulai memantau perkembangan PSIM dalam kesiapannya berpar tisipasi musim kompetisi depan. Jika sewaktuwaktu ada seleksi atau panggilan, Andri akan segera mempersiapkan diri memenuhi panggilan tersebut. Senada, Eko Pujiyanto juga masih mmenunggu kabar baik dari manajemen PSIM terkait kemungkinan kembali atau tidak. Namun andai ia diminta kembali, ia berharap PSIM mampun berkomitmen memenuhi hak-hak pemain. “Semoga segera ada kabar, demi kepastian saya untuk musim kompetisi mendatang,” kata Eko.. (sus)

Andri

Wirawan BIODATA TTL Alamat Tinggi Berat Posisi NP

Yogya, 18 Januari 1991 Patehan, Kraton, Yogya 177 cm 63 kg Libero 4

2000-2007 2007-2009 2008 2009-skrg Prestasi 2008 2009

SSB MAS Diklat Ragunan Jakarta Timnas U -18 PSIM Yogya

KARIR

Juara II Asian School di China 8 besar Asian School di Thailand

GRAFIS/SULUH PRASETYA

Gono Siap Bawa Jet Kun Do Tampil di PON SLEMAN, TRIBUN - Pengurus Pusat (PP) Jet Kun Do Shaolin Kungfu Indonesia (JSKI) berkomitmen terus mengembangkan olahraga kungfu Jet kun Do hingga level nasional. Bahkan, mereka menargetkan empat tahun lagi bisa bergabung Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) agar bisa berpartisipasi di Pekan Olahraga Nasional (PON). “Mungkin waktu empat tahun terbilang pendek, tapi kami rasa cukup untuk mempersiapkan diri bisa berpartisipasi di ajang PON,” kata Gono Santoso, Ketua Umum PP JSKI saat persiapan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) JSKI di GOR Klebengan, Sleman, Jumat (26/12). Dalam jangka waktu

Tunggu Kabar Baik Dari PSIM

empat tahun ke depan, Gono mengaku mulai mewacanakan beberapa program. Diantaranya menerbitkan buku yang berisi panduan dasar berupa tingkatan level dari olahraga Jet Kun Do ini. Harapannya, katanya, dari buku ini seluruh pengurus wilayah bisa melakukan penyeragaman tentang aturan baku olahraga beladiri ini. Sementara segi infrastruktur, Gono optimistis para Lian Butay atau sasana Jet Kun Do di beberapa wilayah Indonesia tak menemui masalah. Olahraga ini sebenarnya sudah banyak yang menguasai tataran level dan usia beragam, mulai junior sampai senior. “Pelatih Jet Kun Do juga sudah tersebar di beberapa wilayah. Mereka

TRIBUN JOGJA/SUSILO WAHID NUGROHO

PER TAMA - Peserta Kejurnas Jet Kun Do (kanan) saat PERT melakukan tes kesehatan di GOR Klebengan, Sleman, Jumat (26/12) siang.

secara rutin kita berikan materi kepelatihan secara berkelanjutan tiap tahun agar ditularkan ke muridmuridnya,” terang Gono. Diakui Gono, olahraga Jet Kun Do memang belum begitu familiar bagi beberapa orang. Dijelaskan, olahraga ini mirip wushu namun disajikan secara lebih sederhana. “Jenis baku olahraga ini juga hampir mirip wushu, yaitu kelas jurus (wajien) dan kelas tarung (santa),” paparnya. Meski begitu secara terus menerus, lanjutnya, PP JSKI terus mengenalkan olahraga Jet Kun Do kepada masyarakat. Diantaranya, melalui kejuaraan di beberapa wilayah, termasuk level kejurnas yang digelar di GOR Klebengan, mulai tadi malam sampai 28 Desember besok. “Ke depannya kita akan menggelar even serupa setingkat nasional di beberapa daerah lain. Kami ingin olahraga ini terus dikenal masyarakat dan bisa berkembang dengan sendirinya,” lanjut Gono. Dalam Kejurnas di Yogyakarta akan dipertandingkan sejumlah kategori batas usia dan berat badan yaitu pra-junior (6-10), junior (11-18) dan senior (19-35). Masingmasing usia kemudian dikelompokkan berdasarkan berat badan. (sus)

Nasib Pemain Lama Tak Mau Digantung

● Kasus Hukum PSS Tetap Berjalan SLEMAN, TRIBUN - Manajemen PSS Sleman merencanakan akan memanggil para pemain musim lalu untuk bergabung dengan Elang Jawa. Meski para pemain tersebut harus mengikuti seleksi dan pelatih baru PSS yang akan menentukan. Sekadar diketahui ada beberapa pemain Elang Jawa musim lalu yang tak terkena hukuman akibat permainan sepak bola gajah. Sebut saja gelandang Dicky Prayoga, dua kiper utama Herman Batak dan Ali Barkah, serta pemain belakang Ade Christian yang harus lama absen akibat cedera. Selain itu, beberapa pemain pun hanya terkena hukuman percobaan, terutama mereka yang duduk di bangku cadangan saat laga sepak bola gajah antara PSS dan PSIS Semarang. Meski begitu, para pemain lama ini ternyata belum mendapat kabar terkait rencana ini.

“Belum ada kabar dari manajemen, belum ada yang menghubungi. Kemarin saya menghubungi manajemen, katanya persiapan mulai Januari, namun sampai sekarang belum ada kabar lagi,” ujar pemain tengah asal Malang, Dicky Prayoga kepada Tribun Jogja, Jumat (26/ 12). Pemain yang bergabung pada pertengahan musim 2014 tersebut pun berharap segera ada kejelasan dari manajemen, jika memang ingin menggunakan jasanya musim depan. “Kalau serius pengen dapat pemain mungkin sebaiknya cepat nego dengan pemain lama, biar nasib pemain juga tak merasa digantung. Kalau manajemen PSS belum ada keputusan nantinya juga cari yang lain (klub lain),” lontar Dicky. Apa yang dilontarkan pemain yang kerap mengisi starting line up itu semacam sinyal bahwa dirinya masih

ingin membela PSS. Namun, ia siap mencari klub lain jika PSS tak segera bergerak cepat menego pemain lama. Sementara pemain lain, Ali Barkah masih menunggu kabar dari manajemen PSS. “Sampai saat ini belum ada konfirmasi dari manajemen,” ujarnya. Manajer PSS, Haru Setiawan mengungkapkan, bahwa seleksi pemain akan dilakukan pada awal tahun depan. “Tahapan paling awal mencari pemain. Fokus seleksi pemain lokal terlebih dahulu dari wilayah Sleman dan Yogyakarta,” kata Haru. Sementara para pemain PSS lama yang tak terjerat hukuman Komdis masih dipersilakan bergabung. Terpisah, Kuasa Hukum PSS, Achiel Suyanto meyakinkan bahwa proses pembentukan tim sudah selayaknya terus berjalan, meski tim sedang menjalani proses hukum atas dnh/sus kasus sepak bola gajah. (dnh/sus dnh/sus)

Hari ini Dibuka Wali Kota Yogyakarta

Satu Kontestan JYBC Mengundurkan Diri YOGY A, TRIBUN - Jogja Youth Basketball Competition (JYBC) YOGYA, akan digelar mulai Sabtu (27/12) hari ini, di Sasana Olahraga Among Raga Yogyakarta. Rencananya JYBC dibuka Wali Kota Yogyakarta, Har yadi Suyuti, pada pukul 16.00. JYBC yang akan mempertandingkan tujuh kategori kelompok umur (KU) tersebut akan dimulai pada pukul 09.00, sedang acara pembukaan dilakukan pada sore harinya. Menurut Panitia JYBC Bidang Pertandingan, Aling Susanti, pada pertandingan pertama akan mempertandingkan KU-12. “Meski dibuka pada pukul empat sore, untuk pertandingan sudah dimulai sejak pukul 9 pagi. Pada hari pertama akan ada

beberapa per tandingan yang akan digelar dari beberapa kelompok umur,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (26/12). Diberitakan sebelumnya, even yang baru per tama kali digelar ini diikuti 28 tim dari beberapa kota di Pulau Jawa. Namun, menjelang hari pelaksanaan ada peser ta yang mengundurkan diri, yakni Scorpio Bandung dari KU-10. “Sehingga KU-10 hanya ada tiga tim, Scorpio Bandung mengundurkan diri dan belum ada penggantinya,” ujarnya. JYBC menggunakan sistem setengah kompetisi dan setiap KU diisi empat tim, kecuali KU-10. JYBC ini akan berlangsung hingga 30 Desember mendatang. (dnh)


soccer hot news 23

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

DATA & FAKTA Jadwal Pertandingan Minggu (28/12)

PREMIER LEAGUE Tottenham

vs

Man United

Southampton

vs

Chelsea

Aston Villa

vs

Sunderland

Hull City

vs

Leicester City

Man City

vs

Burnley

QPR

vs

Crystal Palace

Stoke City

vs

West Brom

West Ham

vs

Arsenal

Newcastle

vs

Everton ity

Arsenal

vs

QPR

KLASEMEN SEMENTARA 1 Chelsea 17 13 3 2 Man City 17 12 3 3 Man United 17 9 5 4 West Ham 17 9 4 5 Southampton 17 9 2 6 Arsenal 17 7 6 7 Tottenham 17 8 3 8 Swansea 17 7 4 9 Newcastle 17 6 5 10 Liverpool 17 6 4 11 Everton 17 5 6 12 Aston Villa 17 5 5 13 Stoke City 17 5 4 14 Sunderland 17 3 10 15 West Brom 17 4 5 16 QPR 17 5 2 17 Crystal 17 3 6 18 Burnley 17 3 6 19 Hull City 17 2 7 20Leicester 17 2 4

1 38-13 2 36-14 3 30-18 4 29-19 6 28-13 4 29-21 6 22-23 6 22-19 6 180-23 7 21-24 6 27-27 7 11-21 8 18-23 4 15-24 8 15-23 10 20-30 8 19-27 8 12-28 8 15-24 11 15-29

42 39 32 31 29 27 27 25 23 22 21 20 19 19 17 17 15 15 13 10

Top Skor 14 gol:Sergio Aguero (Man. City) 12 gol:Diego Costa (Chelsea) 11 gol: Charlie Austin (QPR)

LIGA SPANYOL KLASEMEN SEMENTARA 1 Real Madrid 15 13 0 2 Barcelona 16 12 2 3 Atl Madrid 15 10 2 4 Valencia 16 9 4 5 Villarreal 16 9 3 6 Sevilla 15 9 3

2 2 3 3 4 3

55-13 41-7 27-13 29-13 27-14 25-17

39 38 32 31 30 30

7 Málaga 8 Celta Vigo 9 Eibar 10 Espanyol 11 Bilbao 12 Getafe 13 Vallecano 14 Sociedad 15 Levante 16 Almería 17 La Coruna 18 Granada 19 Córdoba 20 Elche

16 16 16 16 15 16 16 16 16 16 16 16 16 16

9 5 5 5 5 4 5 3 3 3 3 2 1 2

3 5 5 5 4 5 2 6 6 4 4 7 8 4

4 20-15 6 17-18 6 19-22 6 20-24 6 13-16 7 12-20 9 17-31 7 17-22 7 12-30 9 13-24 9 13-27 7 10-26 7 1127 10 13-32

30 20 20 20 19 17 17 15 15 13 13 13 11 10

Top skor 25 gol:Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 15 gol:Lionel Messi (Barcelona) 11 gol:Neymar (Barcelona)

LIGA ITALIA KLASEMEN SEMENTARA 1 Juventus 16 12 3 2 Roma 16 11 3 3 Lazio 16 8 3 4 Napoli 16 7 6 5 Sampdoria 16 6 9 6 Genoa 16 7 5 7 Milan 16 6 7 8 Fiorentina 16 6 6 9 Udinese 16 6 4 10 Palermo 16 5 7 11 Inter 16 5 6 12 Sassuolo 16 4 8 13 Empoli 16 3 8 14 Torino 16 4 5 15 Hellas 16 4 5 16 Chievo 16 4 4 17 Atalanta 16 3 6 18 Cagliari 16 2 6 19 Cesena 16 1 6 20 Parma 16 2 1

1 34 2 28 5 28 3 28 1 22 4 21 3 25 4 21 6 20 4 22 5 25 4 17 5 17 7 12 7 18 8 12 7 11 8 21 9 13 13 16

7 11 19 20 14 15 18 13 22 26 23 21 22 18 27 19 21 29 30 36

39 36 27 27 27 26 25 24 22 22 21 20 17 17 17 16 15 12 9 6

Top skor 10 Carlos Tevez (Juventus) 8 gol Mauro Icardi (Internazionale), José Callejón (Napoli) 7 gol Jeremy Menez (AC Milan), Gonzalo Higuain (Napoli), Paulo Dybala (Palermo), Antonio Di Natale (Udinese)

ENOUGH MARIO! “BALOTELLI akan membuat (Brendan) Rodgers naik darah. Ia bisa mengacaukan musim yang akan dijalani Liverpool. Ia adalah pesepakbola luar biasa dan punya catatan gol yang bagus. Namun berapa lama sebelum ia membuat pemain lain kesal, Sturridge misalnya?” Itulah kata-kata yang meluncur dari mulut mantan pemain Manchester City, Rodney Marsh, saat Liverpool memboyong Balotelli dari AC Milan, dengan nilai 16 juta poundsterling di bursa transfer musim panas lalu. Kini empat bulan setelah kedatangan Balotelli ke Anfield, prediksi Marsh mulai terbukti. Balotelli yang diharapkan bisa menggantikan peran Luis Suarez, nyatanya tak bisa berbuat apa-apa. Hingga pertandingan pekan ke-17, ia belum mencetak satu gol pun di ajang Liga Premier Inggris. Balo hanya mampu mencetak dua gol, pertama di ajang liga Champions saat menghadapi Ludogorets, kemudian di ajang Capital One Cup saat Liverpool mengalahkan Swansea City. Di banding striker lain, Balotelli sebenarnya pemain yang mendapat kesempatan tampil paling banyak. Sejauh ini ia sudah bermain di 10 laga, dengan durasi bermain selama 729 menit. Bandingkan dengan Rickie Lambert yang didatangkan dari Southampton dengan mahar 4 juta poundsterling. Lambert baru tampil di 14 laga, dengan durasi bermain lebih sedikit, 544 menit. Namun Lambert sudah mencetak satu gol untuk The Reds. Melihat kenyataan itu, Brendan Rodgers mulai menyadari bahwa Balotelli sepertinya tak cocok bermain dengan skema permainan yang diterapkannya. Sebagai pelatih, Rodgers menginginkan sosok striker yang memiliki energi, rajin bergerak, dan memberikan tekanan sekaligus

merebut bola lawan. Di PSG, Cavani ngan dari lawan. “Kita Simak perkemba ga telah mencetak Li sudah sama-sama lima gol dari enam terbaru seputar a ol kb pa se n da melihat bahwa yang pertandingan di ajang ris gg In www. di a seperti itu bukan Liga Champions ny ha a op Er permainannya yang dimainkannya. tribunnews.com (Balotelli),” ucap Sementara di liga, ia Rodgers dikutip mengemas tujuh gol dari liverpoolecho.co.uk. “Bekerja dari 18 laga. Cavani juga terbiasa bersama Mario, dia lebih baik saat dengan formasi 4-3-3 seperti berada di sekitar kotak penalti yang biasa dimainkan Rodgers. lawan. Memberi tekanan intensif Cavani sendiri kini kabarnya y , lanjutnya. j y bukan permainannya,” kurangg kerasan di PSG karena tak eski sudah Lambert pun, meski mendapatkan kesempatan bermain mencetak satu gol,, ternyata juga secara regular. Nama lain yang menjadi belum memenuhi ekspektasi ecuali Fabio incaran Rodgers adalah Karim Rodgers. Tak terkecuali nya Balotelli, Borini. Seperti halnya Benzema dan Gonzalo pemain berusia 23 tahun itu belum Higuain. Namun Rodgers pernah mencetak gol. Sementara sepertinya akan kesulitan ang musim Daniel Sturridge yang mendapatkan salah satu lalu menciptakan 22 gol dari 29 pemain tersebut. Rodger uk Liverpool, kini pertandingan untuk juga dikabarkan n karena masalah lebih banyak absen tengah cedera. Musim ini Sturridge hanya bermain tiga kali dan mengemas sebuah gol. enyambut Karena itulah menyambut usim dingin yang jendela transfer musim apa hari lagi, akan dibuka beberapa ajemen Liverpool Rodgers dan manajemen dikabarkan mulai kasak-kusuk n perburuan mencari melakukan striker. Salah satu pemain arkan akan yang gencar dikabarkan ah Edinson diboyongnya adalah ian dan The Cavani. The Guardian n bahwa Express melaporkan arung denga an Rodgers akan bertarung dengan ndapatkan Arsenal untuk mendapatkan n Luis tandatangan rekan Suarez di Timnas Uruguay itu, yang kabarnyaa n nilai 40 dibanderol dengan juta poundsterling oleh PSG. triker Cavani adalah striker nya sempurna. Tak hanya an lihai memanfaatkan umpan lambung, iaa juga rajin bergerakk merebut bola dari

memburu Joel Campbell, pemain dari Timnas Kosta Rika berusia 22 tahun. Kelebihan Campbell adalah ia bisa bermain di posisi apa saja. Entah itu bermain di depan atau di posisi sayap. Ia juga punya naluri mencetak gol yang sangat baik. Jika Rodgers dapat memanfaatkan talentanya, Campbell akan menjadi pemain hebat di masa mendatang. Rodgers tampaknya bisa berspekulasi Januari mendatang p y , untuk mendapatkannya, karena Arsenal sendiri sejauh ini hanya memainkannya empat kali hingga paruh musim ini. (Tribunnews. com/wil)

SOCCER SHORT ADRIANO - Penyerang asal Brasil Adriano Leite,mengumumkan kepindahannya ke Le Havre, klub Ligue 2 Prancis, melalui kicauan di akun Twitternya. “Selamat Natal kepada fans baru saya di Le Havre. Sangat senang bergabung dengan kalian untuk tantangan baru ini !!!,” tulis Adriano. Adriano berstatus sebagai free agent setelah dilepas Atletico Paranaense pada April lalu.(*) PANDEV - Everton dikabarkan tertarik memboyong Goran Pandev dari Galatasaray. Kontrak pemain asal Macedonia berusia 31 tahun itu akan berakhir di pengujung musim ini, sehingga ia bisa melakukan pembicaraan langsung dengan klub-klub peminat dirinya. Manajer The Toffees, Roberto Martinez, sedang membutuhkan amunisi baru di sektor depan. Ia menganggap Pandev adalah sosok striker yang tepat didatangkan untuk memperkuat tim, teruatama di ajang Liga Europa.(*)

DIRECT Pointt

O Brendan Rodgers mulai kehilangan n kesabarannya terhadap Mario Balotelli O Balotelli dinilai tak cocok bermain dengan skema ala Brendan Rodgers O Beberapa pemain mulai diincar untuk menjadi O Beberapa pengganti Balotelli di Liverpool

TSKHADADZE - Tim nasional Georgia baru mengangkat Kakhaber Tskhadadze sebagai pelatih, untuk mengisi kekosongan kursi sepeninggal Temuri Ketsbaia. Tskhadadze, yang merupakan mantan kapten tim nasional Georgia, menandatangani kontrak berdurasi dua setengah tahun untuk memimpin tim yang kini menghuni urutan ke-125 dunia tersebut. Mantan bek Manchester City ini mengatakan ia akan mencoba membangkitkan kepercayaan diri skuatnya, yang bakal menghadapi Malta di sebuah laga uji coba pada 23 Maret 2015.(*)

Lampard Solusi Kepergian Yaya TUA-tua keladi, makin tua makin menjadi. Ungkapan tersebut rasanya layak disematkan kepada Frank Lampard, jika melihat performanya bersama Manchester City musim ini. Lampard adalah bagian penting kesuksesan City bercokol di peringkat kedua klasemen Premier League musim ini. Enam gol yang diciptakannya dari 15 pertandingan, punya andil besar membawa City menempel ketat Chelsea di puncak klasemen Liga Premier Inggris. Kehadirannya di lapangan, kerap memberi angin segar dan membawa perubahan pada permainan tim. Memang tidak ada jaminan terkait masa depan Lampard di dalam skuat City sebagai pemain inti. Tetapi Pellegrini sudah membuat keputusan memperpanjang masa peminjamannya untuk tetap bersama juara bertahan Liga Premier tersebut lebih lama lagi. Tenaga dan kemampuan, serta pengalamannya sangat diperlukan oleh Pellegrini. Sebab, Januari merupakan momen krusial. The Citizen akan kehilangan Yaya Toure yang mengikuti turnamen Piala Afrika bersama timnas negaranya.

Kendati demikian, keinginan City mempertahankan Lamaprd rupanya tidak mudah. Sebab Lampard tercatat sebagai pemain New York City FC. Berdasarkan kesepakan dua klub, masa peminjaman pria 36 tahun itu berakhir pada 31 Desember 2014, tepatnya di malam tahun baru. Namun paling tidak, City masih bisa mengulurnya sampai Januari atau paling lama pada pertengahan Bulan Februari 2015. Pasalnya, Liga Sepak Bola Utama Amerika Serikat (MLS) dimulai Maret 2015. Padahal Pellegrini ingin memperpanjang masa peminjaman sampai akhir musim. Tapi kemungkinan tak bisa merealisasikannya karena kesepakatan itu. “Kami harus menghormatinya,” ucap Pellegrini dilansir Mirror. co.uk. Pelatih asal Cile tak segansegan mengakui kebutuhan timnya atas kehadiran Frank Lampard. Menurutnya, eks pemain Chelsea itu sangat penting dalam skuatnya. Tengok saja bagaimana City dapat terhindar dari kekalahan pesaingnya, Chelsea, berkat gol Lampard pada menit ke 85. Lampard menyumbang gol saat City menumbangkan

st r What's Happening

140

Post Cafu. @ officialcafu Selamat Natal!!!! Thierry Henry @ ThierryHenry Selamat Natal semuanya. Terima kasih @baileypetes berusia 15 pekerjaan yang baik. Gianluigi Buffon @gianluigibuffon Selamat natal dan tahun baru untuk semuanya!!!

MIRROR.CO.UK

PENGGANTI – Manuel Pellegrini berharap bisa memperpanjang masa peminjaman Frank Lampard, untuk mengantisipasi absennya Yaya Toure di bulan Januari nanti.

Southampton 0-3. “Jadi saya ulangi sekali lagi, bahwa Lampard sangat penting. Saya harap dia tetap bertahan bersama kami di sini. Sekali lagi, yang paling penting dia tetap di sini,” lanjutnya. Januari mendatang, pertandingan di liga akan berlangsung ketat. City harus

terus menempel Chelsea di puncak klasemen, untuk menjaga peluang bersaing dalam perebutan gelar juara. Pellegrini sendiri menargetkan timnya bisa mengumpulkan 87 poin atau lebih di akhir musim untuk merealisasikan target mempertahankan mahkota. Sayangnya yang mendapat

kendala karena Toure dipastikan absen memperkuat City. Kehadiran Lampardlah yang dianggap sebagai solusi. Saya percaya Lampard akan bertahan di sini. Tapi saya tidak bisa menjamin 100 persen, karena hal itu tak sepenuhnya bergantung kepada saya,” ucap Pellegrini.(wil)

Jamie Carragher @ Carra23 Selamat natal @NYCKOPITES nikmati harimu. Willian @ willianborges88 Selamat Natal!!!! Merry Xmas!!! #WVMV Ess @MichaelEssien

marcovanginkel dan saya mengucapkan selamat natal dan tahun baru kepada semua fans AC milan Franco Baresi @ FBaresi Pada suatu masa ada salju di Milan #SelamatNatal dan selamat berlibur Dante Bonfim Costa @ dante_ bonfim Bagaimana Natalmu? Cristiano Ronaldo @ Cristiano Selamat natal semuanya! Semoga natalmu penuh dengan keajaiban dan harapanmu segera terkabul!


Super Skor

Nasib Pemain Lama PSS Tak Mau Digantung MANAJEMEN PSS Sleman merencanakan akan memanggil para pemain musim lalu untuk bergabung dengan Elang Jawa. Meski para pemain tersebut harus mengikuti seleksi dan pelatih baru PSS yang akan menentukan. Sekadar diketahui ada beberapa pemain Elang Jawa musim lalu yang tak terkena hukuman akibat permainan sepak bola gajah. Sebut saja gelandang Dicky Prayoga, dua kiper utama Herman Batak dan Ali Barkah, serta pemain belakang Ade Christian yang harus lama absen akibat cedera. (dnh/sus)

SABTU KLIWON 27 DESEMBER 2014

HALAMAN HALAMAN 24

22


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.