Upaya Mary Jane Kandas
9 Terpidana Mati Segera Dieksekusi Peti Mati yang Disiapkan Tertulis 29.04.15 YOGYA, TRIBUN - Segala upaya terus dilakukan Mary Jane Fiesta Veloso untuk menghindar dari regu tembak yang akan segera mengeksekusinya. Setelah kedua anaknya Mark Daniel (12) dan Mark Darren (6) merayu putra bungsu Jokowi melalui media sosial, upaya hukum juga dilakukan buruh migran asal Filipina tersebut. Upaya tersebut ditempuh
Mary Jane dengan mengajukan Peninjauan Kembali (PK) kedua ke Pengadilan Negeri Sleman. Berkas tersebut dikirimkan kuasa hukum Mary Jane sejak Jumat
(24/4) lalu. Namun upaya tersebut tampaknya tetap kandas setelah pada Senin (27/4), ketua PN Sleman Bersambung ke Hal 11
Regu Tembak Sudah di Nusakambangan KARO Penerangan Masyarakat Polri, Brigjen Pol Agus Rianto mengatakan saat ini, regu tembak Polri dari Brimob Polda Jateng sudah berada di Nusakam-
bangan. “Tim kami yang menjadi juru tembak sudah di Nusakambangan. Tinggal tunggu saja kapan perintah jaksa. Waktunya mungkin Bersambung ke Hal 11
Manny Pacquiao Minta Ampunan Joko Widodo MANILA - Juara tinju asal Filipina, Manny Pacquiao mengirimi surat kepada Presiden Joko Widodo, Senin (27/4). Ia mendukung Presiden Filipina Benigno Aquino III agar pemerintah Indonesia mengampuni terpidana mati Mary Jane Veloso. Dalam sebuah pesan yang diudarakan jaringan radio GMA, Pacquiao menyampaikan permohonannya tersebut. “Yang terhormat Pre-
siden Joko Widodo, saya Manny Pacquiao. Atas nama rekan sebangsa saya, Mary Jane Veloso dan seluruh rakyat Filipina, saya memohon dan mengetuk hati anda agar Yang Mulia sudi memberi pengampunan kepadanya dan menghindarinya dari hukuman mati.” Menurutnya, pengampunan terhadap Mary Bersambung ke Hal 11
Grafolog Ini Temukan Keanehan Wasiat Ace JAKARTA, TRIBUN - Grafolog atau ahli analis tulisan tangan, Deborah Dewi, menemukan sejumlah kejanggalan di selembar kertas berisi pesan wasiat Aksyena Ahad Dori (19). Surat itu konon ditemukan tertempel di kamar kos Akseyna alias Ace. Kejanggalan itu berupa perbedaan ciri khas goresan tangan di surat itu dengan
Andien
pembanding coretan tangan Ace di lembar lain. Deborah meminta penyelidik Polri memeriksa ciri tulisan tangan si penemu surat, yang tak lain teman karib Ace, Muhammad Jibril. “Sebab Jibril juga mengaku mendapat request dari pihak keluarga untuk datang, mencari dan bermalam di tempat kos almarhum. Tetapi pihak ke-
luarga membantah hal ini,” kata Deborah Dewi dikutip reporter Warta Kota (Tribun Grup), Senin (20/4). Karenanya, menurut Deborah, cukup penting mencermati tulisan tangan Jibril selain tulisan tangan asli Akseyna sendiri. Deborah Dewi telah membuat analisis sendiri tentang surat wasiat itu dan karakter tulisan AkBersambung ke Hal 11
Kelemahan Fisik Tak Bikin Haidar Patah Semangat
Berkaca- Ingin Jadi Pilot Agar Bisa Keliling Dunia kaca S ETELAH menjalin hubungan asmara selama 2,5 tahun, akhirnya penyanyi beraliran jazz Andien, menikah dengan sang kekasih, Irfan Wahyudi Trihutomo (39).
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Bersambung ke Hal 11
Menjadi anak yang memiliki kekurangan fisik tidak menyurutkan niat Muhammad Haidar Arifin (7), untuk tetap beraktivitas layaknya anak normal seusianya. Haidar, sapaan akrabnya tetap semangat menjalankan hidupnya walau dengan keadaan dimana dirinya hanya memiliki satu tangan dan satu kaki.
KEKURANGAN fisik terkadang menjadikan orang menjadi putus asa dan hilang harapan untuk bisa hidup bahagia. Banyak yang menganggap, bahwa seseorang dengan fisik yang tidak Bersambung ke Hal 11
TRIBUN JOGJA / CAHYO NUGROHO
KEMBAR - Haidar dan Haikal saat ditemui di sekolahnya, di SDNU, Senin (27/4). Haidar yang memiliki kekurangan fisik mengaku tetap semangat memperjuangkan cita-citanya.
GRAFIS/SULUH PRASETYA