THE MOTORING ISSUE
INDONESIA / OKTOBER 2014
The Indonesian Racers MEREKA MEMBAWA MERAH PUTIH BERPACU DI LINTASAN DUNIA
Motoring Review PORSCHE MACAN, FERARRI CALIFORNIA T, MASERATI GHIBLI
OKT 2014 RP. 55,000 LUAR JAWA RP. 58,000 ISSN: 2089-337X
Saya merupakan pria yang senang dengan resiko yang besar dan “menakutkan” bagi saya adalah kata yang menyenangkan.
Kellan Lutz THE YOUNG GUN
tommy.com Central Park Ground Floor Unit #115-118 Ph. (021) 29200160 Gandaria City Ground Floor Unit #28 Ph. (021) 29007802-03 Kuningan City Ground Floor #09 Ph. (021) 30056088
CONTENTS
“Dengan sisa cairan propana sebanyak 40 kg yang akan memberikan Piccard dan Brian waktu terbang selama 3 jam, dalam misinya berkeliling dunia dengan menggunakan Breitling Orbit 3, akhirnya mereka sukses mendarat dengan menggunakan balon udara berenergi fosil tersebut�
ISSUE 28 / THE MOTORING ISSUE
HANNA CHOO WRITER
26 O K T 2 0 14
37
PRIMER 23-40
28
24 NON SEQUITUR
Tanda ketika teman Anda menjadi korban mode.
Event menarik yang harus dicatat di jadwal Anda.
25 CALENDAR
26 JOURNAL
37 GURU
Solar Impulse Tag Heuer Ferrari IIMS
36 THE LIFE LIST
Perlombaan Breitling contoh Nigel Lamb pada kehidupan.
Tampilam mengikuti fungsi dari suatu produk.
38 ARTS & CRAFT
Rumah barang pernis Zohiko asal Jepang.
40 REVIEWS
Film, musik dan album terbaru.
35
28/14
CONTENTS O K T 2 0 14
STYLOGRAPH 43-71
44 BEHIND THE SEAMS
Koleksi pra-musim gugur tahun ini adalah tentang olahraga elegan.
46 REPORT
Melihat evolusi tuksedo dari tahun ke tahun.
52 EMPORIUM
10 Barang yang mencerminkan gaya klasik
.
62 SPOTLIGHT
Lengkapi lemari Anda dengan pakaian kasual.
70 DRESS CODE
Persiapkan diri Anda dengan gaya formal namun simple.
64
28/14
CONTENTS 92
O K T 2 0 14
EXPOSÉ 73-95
74 KELLAN LUTZ
Bercerita seputar kesibukkan dan film terbarunya The Expendables 3.
82 KENYAN RIDERS
Nicholas Leong mengorbankan dirinya untuk mencari pengganti pria Kenya berikutnya: rangkaian bersepeda besar sebagai Marvels Star Lord.
88 INDONESIAN RACER Cerita dibalik kesuksesan
para pembalap nasional Indonesia.
92 GAL GADOT Perjalanan karirnya mulai
dari modeling hingga bermain film fast and furios.
88
Keluh, kesah, susah, senang, serta bermacam-macam pengalaman menarik para pembalap kita mengenai dunia motorsport di Indonesia diceritakan oleh ke tiga pembalap berprestasi yang sering naik ke podium dan mengharumkan nama bangsa di tingkat International ini. ADHI TRIPUTRA WRITER
28/14
CONTENTS
O K T 2 0 14
CALIBRE 97-129
98 BRAND STORY
Menemukan masa lalu Antoine de Saint- Exupéry dengan IWC.
101 NOVELTIES
108
The Ferrari California T Maserati Porsche Macan
120 COMMUNITY
Mengapa Bell & Ross’ B-Rocket rocks. Tudor memperkenalkan koleksi terbaru.
128 ELECTRICKS
Kumpulan jam tangan yang terinspirasi dari balap.
104 HIGHLIGHT
114 MOTORING
Mobil lama menjadi modern ditangan mereka.
Peralatan tambahan untuk kendaraan Anda.
O K T 2 0 14
MAINTENANCE 131-152
132 DESTINATION
Tokyo, kota kontradiksi
136 LITTLE BLACK BOOK
Kunjungi keempat tempat menarik ini di Malaysia
137 DRINK
Beam Suntory memperkenalkan Sawaya Matsumoto Sake
138 HOTSPOT
DREAM menambah deretan lounge terbaru ke Plaza Indonesia.
140 GRUB Chef di Akira Back
menawarkan inovasi rasa dalam restoran terbarunya.
142 HEALTH Meditasi untuk
mengatur berat badan dan mempertahankannya.
141
137
132
AUGUSTMAN I N D O N E S I A’ S D E F I N I T I V E M E N ’ S J O U R N A L
INDONESIA
SINGAPORE
EDITORIAL
PUBLISHING
Ekaputro Nitiprodjo
Julius Ruslan
EDITOR AT LARGE WRITER
Riga A. Ramadhan
adhitya.riga@gmail.com
Adhi Triputra
adhitriputra@gmail.com
_____
EDITORIAL
CHAIRMAN
MANAGING EDITOR
CEO AND PUBLISHER
DEPUTY EDITOR
ASSOCIATE PUBLISHER
LIFESTYLE EDITOR
Darren Ho
Denise Tjokrosaputro Grace Wong
grace.wong@mpgmedia.co.id CLIENT RELATIONS DIRECTOR
Sistha Alicia Tjokrosaputro
Yanuar Gultom
PUBLISHING MANAGER
yanuart@mpgmedia.co.id
_____
PHOTOGRAPHY PHOTOGRAPHER
Willie William
williewilliam@mpgmedia.co.id
Lance Lim
FASHION EDITOR
ART
ART DIRECTOR
Xu Ci'en
Rochmadonie Julianto
Chia Wei Choong FASHION ASSISTANT
Asri Jasman SUB EDITOR
HEAD OF ADVERTISING SALES
Juliana Chan
astrid.mpg@gmail.com
SENIOR WRITER
Astrid N Indarwahyudi ACCOUNT EXECUTIVE
Patrick Chew
_____
Rifqi Auzan
rifqi.auzan@mpgmedia.co.id
WRITER
MARKETING
TRAFFIC EXECUTIVE
Hannah Choo Sean Mossadeg Alethea Tan
EVENT & PROMOTION
Retno Sulistia
retno@mpgmedia.co.id
_____
CONTRIBUTORS
Edwin Pangestu, Ages Bangun, Amelia Nurtiara
Helsa Widya
helsawidya@mpgmedia.co,id
_____
_____ ART
PUBLISHER & MANAGING DIRECTOR
Melvin Ang
PUBLISHING
ASSOCIATE PUBLISHER
Ann Lee
ADVERTISING DIRECTOR
Audrey Wu
ASSOCIATE ADVERTISING DIRECTOR
Kit Wong
ADVERTISING MANAGER
Garry Lo Horton
SENIOR TRAFFIC MANAGER
Angeline Ng
TRAFFIC EXECUTIVE
Chris Lim
TRAFFIC COORDINATOR
Zubaidah Saat
_____
FINANCE
PRODUCTION & CIRCULATION
CREATIVE DIRECTOR
FINANCE DIRECTOR & ASSISTANT FINANCIAL CONTROLLER (ASIA)
CIRCULATION SUPERVISOR
Catherine Wong
Chua Siew Gek
Mansyah
ART DIRECTOR
_____
mansyah@mpgmedia.co.id
Jerald Ang
DISTRIBUTION
SENIOR DESIGNER
DIRECTOR OF OPERATIONS
Jasmine Huang
Algoniun Iriansyah Eko Susilo
PHOTOGRAPHY
SUBSCRIPTION
SENIOR PHOTOGRAPHER
Indra
_____
Simon Sim
indraadit88@gmail.com
MARKETING Laura Lim
MARKETING DIRECTOR
Jaime Teo
MARKETING MANAGER
Brenda Tan
SENIOR MARKETING EXECUTIVE
Alicia Tan
MARKETING COORDINATOR
Munirah Dahlan
WWW.AUGUSTMANINDONESIA.COM ON THE COVER Kellan Lutz
Foto Bleacher+Everard For Unali Artists
AUGUST MAN Magazine is published by PT Media Gayahidup Indonesia. All rights reserved. No part of this magazine may be reproduced without the permission of PT Media Gayahidup Indonesia. The opinions expressed in AUGUST MAN are those of the writers and are not necessarily endorsed by PT Media Gayahidup Indonesia. PT Media Gayahidup Indonesia accepts no responsibility for unsolicited manuscripts, transparencies or other materials. Tel: (6221) 3199 1193 Fax: (6221) 3199 1178. Postal address: Jl. Palmerah Utara No.55, Slipi, Jakarta Barat, Indonesia. For subscriptions and bulk purchases, please contact the Circulation & Promotion Department. E-mail: augustmanid@mpgmedia.co.id
EDITOR’S NOTE THE LANGUAGE OF THE WORLD
MESKIPUN TINGGAL DI BENUA yang berbeda, negeri berbeda, dan berkomunikasi dengan bahasa yang berbeda, ada hal yang bisa dipahami oleh pria di manapun mereka tinggal. Yang pertama jelas sex, karena sex adalah bahasa yang universal. Namun, sex jelas bukan bahasa yang dipahami oleh semua umur. Jadi, kita bisa mencoret sex dari daftar bahasa yang dipahami oleh pria sedunia. Lantas apa? Adrenalin adalah jawabnya! Semua pria, sekecil apapun kadarnya, menikmati saat tubuh memompa adrenalin lebih cepat dari biasanya. Itu yang membuat kita suka menikmati saatsaat kritis di sepakbola, berkompetisi, dan berlari atau berkendara secepat yang kita bisa. Melaju kencang di dalam mobil dengan
16 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
kacamata hitam terampang di wajah dan musik keras diputar sekencang mungkin, bisa jadi adalah hobi kebanyakan dari kita. Sebesar apapun daya kuda yang dipunya, pasti ada masa kita mencoba menggeber kendaraan kita mendekati batas maksimal. Entah jenis kendaraan kita itu compact city car macam SMART, atau bahkan SUV mengilap sekelas Porsche Macan. Dalam hati kecil setiap pria, ada keinginan untuk bisa sehebat James Hunt dan Niki Lauda. Dua pebalap musuh bebuyutan di tahun ’70-an. Berkejar-kejaran di setiap race. Saling mengalahkan. Menantang maut, demi kepuasan saat menang. Ini juga yang membuat banyak APM menggunakan “kelemahan” kita untuk terus
memproduksi mobil yang lebih berdaya dari tahun ke tahun. Dipoles dengan tampilan serba mengilap, dan ditambahkan berbagai fitur yang membuat nyaman. Lantas, ditawarkan sebagai buah teknologi baru yang bisa mendukung olahraga nyali itu. Di edisi ini, AugustMan mengangkat isu motoring. Mengajak Anda para pembaca untuk berbicara soal kendaraan. Bukan hanya atas nama speed. Tapi juga kenyamanan. Karena, bagaimanapun juga, memilih kendaraan adalah cermin dari kepribadian kita. Sekarang, bagaimana kepribadian Anda?
EKAPUTRO NITIPRODJO EDITOR AT LARGE
BACKSTAGE OUR FAVORITE TRANSPORTATION
ADHI TRIPUTRA
RIGA RAMADHAN
WILLIE WILLIAM
YANUAR
Hingga saat ini motor masih menjadi kendaraan favorite bagi pria yang bulan ini akan segera melangsungkan pernikahannya ini. Pasalnya, motor merupakan kendaraan paling efektif untuk dikendarai di daerah perkotaan khususnya Jakarta yang tidak lepas dari masalah kemacetan, meskipun harus menghadapi cuaca yang tidak menentu, baik itu panas terik dan hujan. Kalaupun harus menggunakan sarana transportasi umum, dia lebih memilih untuk memanfaatkan Trans Jakarta yang nyaman, ketimbang angkutan kota (angkot) atau bis reguler.
Jika ditanya mengenai alat transportasi favorit, metro mini dan kopaja adalah menjadi favoritnya. Kenapa? Karena bagi pria yang fasih berbahasa Rusia ini, hanya di metro mini dan kopaja saja jika kita sebagai penumpang lupa untuk mengambil uang di atm dan tidak ada uang cash di dompet sama sekali, kita bisa berpurapura menjadi pengamen atau penjual alat tulis, agar bisa tetap naik di bis tersebut dan tidak diturunkan, baik oleh supir maupun keneknya. Ketika ditanya bagaimana cara dirinya untuk mengetahui hal ini, jawaban yang keluar dari mulutnya cukup sederhana. Been there, done that!
Sebagai seorang gamer dan penikmat game Ace Combat, pesawat adalah alat transportasi favorit dari William. Mengaku pernah mempunyai cita-cita sebagai pilot saat masih kecil, pesawat baginya adalah sebuah benda yang sangat menakjubkan. Pria yang mendukung klub Manchester United ini memiliki begitu banyak mainan berbagai pesawat di rumahnya. Jika bukan karena rasa cintanya akan memotret, mungkin saat ini dia sudah ada didalam balik kemudi pesawat, dan terbang ke seluruh dunia.
Airport Railink System atau ARS yang beroperasi di Bandara International Kuala Namu, Medan menjadi magnet tersendiri bagi Yanuar. Beberapa waktu yang lalu, penyuka warna merah ini sempat mencicipi nyamannya menaiki Kereta yang di khususkan untuk pengguna Bandara International Kuala Namu tersebut. Selain kenyamanan, ARS juga menerapkan sistem “one way� service, yaitu rute yang dilalui hanya seputar Bandara - Medan Kota. Jadi tidak ada istilah lagi untuk telat boarding. Sejak itu pula ARS menjadi primadona tersendiri di hati pengidola Dani Pedrosa (pembalap MotoGP) tersebut.
Writer
18 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Writer
Photographer
Art Director
PRELUDE MOTORING ISSUE
So Long and Goodbye!
PHOTO REUTERS
DUNIA ENTERTAINMENT mendapatkan kabar yang mengejutkan atas kepergian secara tiba-tiba dari Joan Alexandra Molinsky, atau yang biasa dikenal dengan Joan Rivers akibat cardiac arrest. Dalam bahasa medis, cardiac arrest merupakan hilangnya fungsi jantung secara tiba-tiba dan mendadak, yang mengakibatkan kematian. Joan yang biasa menjadi host program fesyen ternama dunia, Fashion Police dan juga seorang artis serba bisa ini meninggal dunia pada usia 81 tahun. You’ll be missed, Joan!
PHOTO SIMON SIM STYLING CHIA WEI CHOONG ASSISTED BY ASRI JASMAN
((INSPIRATION))
Ketika mengarah seputar tas, kami di AugustMan cenderung mengarah ke arah konservatif. Namun bagaimanapun juga, tidak akan mungkin untuk mengabaikan manfaat praktis dari tote. Ini besar dan cukup tahan lama untuk menyimpan pakaian olahraga Anda, dokumen kerja, Kindle dan iPad, serta memudahkan Anda saat di bandara, Anda tidak perlu pusing mencari-cari dokumen Large Script leather tote oleh Tod
PRIMER WINDOW TO THE WORLD
TAG HEUER / FERRARI / IIMS 2014 / NIGEL LAMB
35
AN OLD ICON RETURNS Menandai perayaan jubilee dari Lightweight, keenam mobil Jaguar E-Type, akan dibuat kembali dengan cara produksi yang sama
NON SEQUITUR
No Such Thing As Casual
5
So Last Season
Tren akan terlihat berubah dari tahun ke tahun, tetapi jika Anda mengeluarkan pakaian Anda tahun lalu karena tidak muat lagi, Anda mungkin menderita sindrom korban mode.
Teman-teman Anda telah terdiaknosa sebagai “korban mode terkini” dan berikut adalah gejala-gejalanya PENULIS SEAN MOSSADEG FOTO GETTY IMAGES
1
To Triple or Quad Peak
Jika Anda terbiasa dengan menggunakan sapu tangan di saku, sepertinya Anda harus memilih: warna monocromes yang aman atau warna terang, menyesuaikan dengan kegiatan yang akan Anda hadiri? Selanjutnya, Anda tinggal bercermin dan sesuaikan model yang Anda inginkan. Mulai dari three peaks, a flamboyant puff atau an austere square fold.
2
Style Police
Anda harus tahu apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan dalam fesyen, mungkin tidak penting buat Anda. Sebagai fashion police, Anda mungkin akan menangis ketika melihat seseorang dengan sepatu hitam dan sabuk coklat, serta gaya yang menyedihkan lainnya. Jadi, seketika membuat Anda menjadi Joan Rivers?
3
Fashion Week is Christmas
Jika Anda menghabiskan banyak waktu untuk melihat posting instagram di #NYFW dan #LFW dari pada Anda mementingkan pekerjaan, Anda sudah kecanduan fesyen.
4
Just Aircondition the Island
Apakah musim panas di Jakarta akan berlangsung untuk selamanya, tapi jika mantel Burberry meminta Anda kenakan, cuaca akan menjadi terkutuk. Tandanya bersiap untuk menghabiskan uang Anda.
24 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
JUST A HEADS UP
6
7
Gianni Versace pernah berkata, “Ketika seorang wanita (dalam hal ini adalah pria) membuat perubahan dalam dirinya terlalu banyak, dia adalah korban mode.” Semua ini berhubungan dengan diri sendiri, bukan?
The Cost of Living
Jika Anda baru saja royal berbelanja untuk sepasang sepatu yang harganya cukup untuk mendanai kuliah, prioritas Anda mungkin telah keluar jalur. Seperti pada tagihan kartu kredit Anda.
Hair Today, Gone Tomorrow
Menjaga rambut sangat menjengkelkan bagi sebagian orang, tapi korban mode lebih memilih untuk menjadikannya sebuah masalah. Setiap potongan baru dianggap sebagai model terbaru dan Anda terus mencari inspirasi berikutnya. Jika produk Anda cukup untuk mengisi rak di Sephora, Anda tahu kalau Anda bermasalah.
8
How Limited is Limited?
Anda dalam masalah besar ketika terlalu cinta dengan dunia fesyen dan melihat enam suku kata ajaib ini “limited Edition”. Tentu, semua orang ingin tampil beda, tapi tetap mengakuinya, Anda seperti parasit seperti mereka.
9
Collaborate and Dominate
Jika antri di luar toko H & M dari jam enam pagi demi sebuah kolaborasi merek terbaru dengan desainer ternama adalah apa yang salah dari Anda, Jika sepatu dengan merek Anda tidak dapat Anda temukan tapi harus Anda dapatkan karena nama desainer di atasnya, cek ke rehabilitasi sekarang.
10
How You Identify Things
Penikmat mode siap untuk meringkas semuanya dengan pernyataan tidak sopan seperti, “ That’s so Prada.” Gedung baru di kota? “so Givenchy.” Dekorasi restoran? “so Saint Laurent.” Silahkan jauhi kami.
11
Taking It With a Pinch
Apakah anda terganggu dengan gejalagejala tersebut? Sebaiknya mereka dapat menertawakan diri sendiri dan tidak peduli apa yang orang lain pikirkan. Jika Anda menyukai tampilan Anda, kenakan sebaik mungkin dan anggun mengabaikan tudingan.
CALENDAR
Game On! Persiapkan segala sesuatunya dengan benar guna menyambut Oktober yang penuh kejutan PENULIS RIGA RAMADHAN
JAVA SOUNDSFAIR 2014 Java Soundsfair 2014 merupakan musik dan festival seni yang pertama di Indonesia. Konsep pertunjukan musik multi hari dan panggung yang sudah menjadi ciri khas dari setiap festival musik yang diadakan JFP (Java Festival Production), kali ini ditambah dengan genre musik yang lebih luas. Genre musik pop, dance, rock, RnB dihadirkan dengan pengisi acara seperti Magic!, The Jacksons, Tokyo Ska Paradise, Kraak and Smack serta Asian Dub Foundation.
DON’T MISS THIS
24, 25, 26 Oktober, JCC
MORE EVENTS JAKARTA OKTOBERFEST 2014
Untuk anda penikmat bir, Jakarta Oktoberfest 2014 akan digelar tahun ini. Ajak rekanrekan, teman dan saudara anda untuk datang serta pastikan anda tidak mempunyai jadwal di hari berikutnya. 18 Oktober 2014, Hall Basket Senayan
MARIAH CAREY THE ELUSIVE CHANTEUSE SHOW Siapa yang tidak kenal dengan Mariah Carey? Diva pop yang satu ini telah menjual lebih dari 220 juta album di seluruh dunia. Sebagai penyanyi, pencipta lagu dan produser musik, Mariah telah mendapatkan berbagai Grammy Award, “Artist of the Decade” Award dari Billboard, dan “World’s Best Selling Female Artist of the Millennium” dari World Music Award. Hitsnya seperti Hero, Fantasy, Always Be My Baby akan membuat banyak penggemarnya di Asia Tenggara bersemangat untuk menyaksikannya secara langsung.
24 Oktober, National Stadium, Singapura
SHELL ADVANCE MALAYSIAN MOTORCYCLES GRAND PRIX 2014 Ajang Motorcycle Grand Prix atau yang biasa kita kenal dengan Motogp kembali hadir di Malaysia. Kelas balapan motor bertempat duduk tunggal ini akan diselenggarakan di Sepang International Circuit. Kehadiran Valentino Rossi, Jorge Lorenzo dan pendatang baru sekaligus juara musim lalu Marc Marquez serta pembalap lainnya pasti akan membuat penggemar ajang balap motor di Asia Tenggara semakin bersemangat untuk melihat aksi mereka secara langsung di dalam lintasan.
INDONESIA MOTORCYCLE SHOW 2014 Jakarta Motorcycle Show (JMCS) kini berganti nama menjadi Indonesia Motorcycle Show 2014, pameran otomotif ini akan menghadirkan berbagai macam produk dari sepeda motor dan berbagai teknologinya.
29 Oktober - 2 November 2014, Jakarta Convention Center
24, 25, 26 Oktober, Sepang International Circuit
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 25
Up, Up and Away Bersiaplah terbang dengan matahari di sayap anda PENULIS HANNAH CHOO DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTO SOLAR IMPULSE
DUNIA INI DIBENTUK OLEH PENJELAJAH, dari James Cook yang malang dan tewas di pelayaran ketiganya pada tahun 1779, dan Isaac Newton, yang mungkin meninggal dalam keadaan masih perawan akibat mengabdikan semua waktunya untuk kalkulus dan gravitasi. Lalu ada Bertrand Piccard, anak penjelajah bawah laut Jacques Piccard, dan cucu fisikawan Auguste Piccard. Seperti ayah dan kakeknya, Piccard, 58, memiliki darah seorang penjelajah yang mengalir pada pembuluh darahnya. Lahir di Lausanne, sebuah kota di tepi Danau Jenewa, Swiss, ia selalu memiliki ketertarikan pada penerbangan. Dalam tahun-tahun awal, dia mendapatkan lisensi untuk menerbangkan balon, pesawat dan glider, serta ditandai sebagai pelopor dalam hang gliding dan microlight flight pada tahun 1970-an. Pada tahun 1999, Piccard telah membuat rancanganuntuk mengitari
26 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
seluruh dunia non-stop dengan Breitling Orbiter 3, balon udara Rozière berbentuk telur yang beroperasi dengan udara panas dan balon gas. Dikemudikan oleh dirinya dan Brian Jones, dengan balon itu mereka menempuh 40815 kilometer di seluruh dunia dalam waktu 20 hari. Karena mereka memiliki 40 kg cairan propana yang tersisa (yang akan memberikan mereka sisa waktu tiga jam lebih untuk terbang) ketika mereka mendarat, tiba-tiba Piccard sadar bahwa ia telah benar-benar bergantung pada energi fosil. Dia mulai berpikir tentang apakah mungkin dan bagaimana caranya untuk terbang dengan hanya setetes bahan bakar. “Saya ingin berada di angkasa selama mungkin seperti yang saya inginkan,” jelas Piccard. “Yang membuat saya bermimpi yaitu sebuah pesawat bertenaga surya yang bisa terbang siang dan malam, dan tidak dibatasi oleh jumlah bahan bakar.”
Mimpinya terwujud dengan bantuan pengusaha asal Swiss, André Borschberg dan tim yang berjumlah 80 orang, 100 mitra (termasuk Omega) dan para penasehat. Setelah satu prototipe yang sukses dan 10 tahun kerja dengan intensif dan berbagai tes, Solar Impulse 2 diresmikan pada bulan April dan dijadwalkan untuk membuat penerbangan keliling dunia pertama menggunakan tenaga surya pada Maret tahun mendatang. Ada 17.000 sel surya yang dibangun di sayap, yang memasok empat motor listrik dengan energi terbarukan. Pada siang hari, Solar Impulse 2 terbang dengan sinar matahari yang sekaligus menyimpan tenaganya, dan pada malam hari, pesawat terbang dengan energi yang tersimpan. Secara teori, selama matahari bersinar, pesawat bisa terbang selamanya. “Ya, itu sangat menarik,” kata Piccard. “Tapi apa yang tidak bisa terbang
PROFESSOR CALCULUS Kakek dari Bertrand Piccard, Auguste, menjadi inspirasi untuk Professor Cuthbert Calculus dalam The Adventure of Tintin saat seniman Hergé melihatnya di jalan
JOURNAL
selamanya adalah pilot. Pilot adalah bagian yang lemah dari rantai ini. “ Tantangannya kemudian adalah untuk membuat pilot terus menerus berlanjut selama mungkin. Kursi berfungsi sebagai tempat duduk yang bisa digunakan untuk berbaring, toilet, dan pilot dilengkapi dengan pasokan makanan yang cukup untuk satu minggu. “Kami berlatih dalam simulator penerbangan selama 72 jam. Kami juga belajar teknik meditasi: bagaimana untuk beristirahat, bersantai dan praktek self-hypnosis,” ungkap Piccard. “Kami belajar untuk bekerja dengan ergonomi kokpit: bagaimana latihan dan mempersiapkan untuk kebutuhan medis.” Pilot juga dilatih untuk menangani berbagai situasi darurat, seperti menemukan diri mereka di atas Pasifik dalam kondisi cuaca yang berbahaya. Skenario terburuknya, bila tidak ada cukup sinar matahari untuk daya pesawat, mereka mungkin harus menyelamatkan diri mereka dan
Pesawat ini bisa terbang selamanya. Tapi apa yang tidak bisa terbang selamanya adalah pilot. Pilot adalah bagian yang lemah dari rantai ini menunggu bantuan dengan membuat rakit. Piccard menunjukkan bahwa tujuan akhir dari proyek ini bukan untuk memecahkan rekor atau bahkan membuat sejarah, tetapi untuk menyampaikan pesan tentang menjaga bumi tetap bersih. Pada saat yang sama, hal ini berfungsi sebagai dorongan kepada orang-orang untuk bangun dan bermimpi, untuk merangsang kreativitas, bekerja untuk hal-hal yang mereka yakini. Jika Anda memiliki mimpi, bekerjalah dengan keras, dan gunakan kesempatan terbaik untuk membuatnya menjadi kenyataan.
SEARAH JARUM JAM DARI ATAS Tiga pandangan yang berbeda dari Solar Impulse 2; menginstal panel surya; para pendiri André Borschberg dan Bertrand Piccard
SO YOU WANT TO BUILD YOUR OWN PLANE Ini bukan semacam komitmen yang sejalan dengan memutuskan untuk menikah. Tapi jika Anda yakin, coba periksa Velocity Aircraft (velocityaircraft.com) untuk airplane kit yang baik. Akan makan waktu 1.200 jam untuk membangun pesawat empat kursi di ruang setara sebuah garasi dua mobil. Investasinya bisa seharga $ 70.000
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 27
JOURNAL
Don’t Crack Under Pressure CR7 dan Jenson Button membuktikan bahwa mereka tidak jatuh di bawah tekanan PENULIS RIGA RAMADHAN FOTO TAG HEUER
ANDA TIDAK AKAN PERCAYA apa yang kami lihat kemarin. Pada tanggal 1 September, Pesepakbola ternama asal klub Real Madrid, Cristiano Ronaldo dan pembalap Formula Satu, Jenson Button bertemu di Jarama Race Track di luar Madrid, Spanyol, untuk melakukan serangkaian tantangan dan menunjukkan bahwa sebagai salah satu olahragawan terbaik di dunia, mereka tidak jatuh di bawah tekanan. Keduanya melakukan dribel, mengumpan dan menendang bola dari balik kemudi mobil balap McLaren! Ini merupakan olahraga “extreme” yang luar biasa dan menjadi kenyataan ketika TAG Heuer mengubah Circuito del Jarama yang terkenal menjadi lapangan sepakbola raksasa. Kedua pria yang memakai TAG Heuer ini menunjukkan kepada kita, dengan bakat besar dan kecepatan yang tinggi, menjadi “Don’t Crack Under Pressure” dalam arti sebenarnya. Melakukan Drift dan merasakan pengalaman untuk
28 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
TAG Heuer Carrera caliber 1887 chronograph.
JOURNAL
TAG Heuer memilih Jarama Race Track sebagai bentuk penghormatan kepada jam tangan Heuer chronograph menjadi rekan mengemudi untuk CR7; tembakan dan slaloms untuk juara Formula Satu. Ini merupakan campuran dua dunia olahraga yang menyenangkan. Tantangannya termasuk drift mobil, menembak bola pada sasaran mobil balap McLaren yang tengah berputar dan pengalaman kejarkejaran mobil untuk CR7 dan Jenson Button. Semua tantangan yang luar biasa ini adalah campuran dari keterampilan sepak bola dan F1 dari keduanya. Cristiano dan Jenson keduanya mengendarai mobil balap McLaren untuk melakukan tantangan. Mobil Cristiano adalah McLaren P1 dan Jenson adalah 650S. Mereka menggunakan bola Nike untuk tantangan sepak bola dan berlomba melawan waktu serta beraksi dengan McLaren edisi khusus dan jam tangan TAG Heuer Carrera caliber 1887 chronograph. Jean-Claude Biver, penggemar nomor satu mereka, menjadi orang
yang mengibarkan bendera kotak-kotak hitam putih sebagai tanda berakhirnya acara ini. “Ini adalah hari yang sangat menakjubkan,” kata Biver, presiden dari LVMH Watch Division. “Cristiano Ronaldo dan Jenson Button memiliki nyali dan dorongan yang luar biasa. Jangan jatuh di bawah tekanan berarti sesuatu yang sangat kuat bagi mereka berdua. Kami pasti berbagi pola pikir yang sama.” TAG Heuer memilih Jarama Race Track sebagai penghormatan kepada jam tangan Heuer chronograph, the Jarama, sebuah jam tangan akhir tahun 1970-an yang terinspirasi oleh trek Formula 1 di Spanyol. Mungkin setelah ini berakhir bisa menjadi asal-usul olahraga yang baru dan tidak biasa. Carball, mungkin. Atau Foot-mula 1?
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 29
A Special Moment Tim Scuderia Ferrari, Kimi Räikkönen mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 5 untuk Hublot di Singapura PENULIS ADHI TRIPUTRA FOTO HUBLOT
30 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
PERAYAAN YANG DILAKUKAN oleh para driver Ferrari ini membuat Hublot Boutique terlihat eksklusif di Marina Bay Sands, sehubungan dengan diadakannya Formula 1 Singapore Airlines, Singapore Grand Prix 2014. Pada 18 September 2014 lalu, tepatnya pada hari ulang tahun Hublot, pembalap Scuderia Ferrari, Kimi Räikkönen, ikut memeriahka acara tersebut dan menjadi salah satu tamu kehormatan di sana. Di ulang tahunnya yang ke lima, ada sebuah acara perayaan khusus untuk menghormati momen istimewa tersebut. Sebuah acara ekslusif yang dihadiri oleh para tamu VIP Hublot ini tidak hanya rangka merayakan ulang tahun Hublot, melainkan untuk menegaskan kembali bentuk kerjasama yang terjalin antara Hublot dan Ferrari. Penggemar jam tangan dan juga teman baik Hublot, Kimi Räikkönen, juga berkesempatan
memamerkan keahliannya dalam membuat mekanisme industri jam UNICO, mesin calibre yang terdapat pada semua Big Bang Ferrari. Hublot adalah Official Watch dan Official Timekeeper dari Ferrari di seluruh dunia sejak tahun 2011, tepatnya pada Ferrari World Finals di Mugello. Hublot dan Ferrari juga secara resmi mengungumkan kerjasama jangka panjang mereka pada tanggal 1 Januari 2012 lalu dan meluncurkan Hublot Big Bang Ferrari Magic Gold dan Big Bang Ferrari Titanium. Saat ini, kerjasama menyeluruh dilakukan dalam beberapa hal dari segala kegiatan Ferrari bersama Hublot, baik dari segi pengambilan gambar, olahraga dan kegiaan komersial, serta mobil Scuderia Ferrari F1 dan perlengkapan pembalap. Bersamaan dengan kerja sama ini, terciptalah berbagai jam tangan eksklusif yang unik dengan DNA Hublot dan Ferrari di dalamnya, berupa inovasi, kinerja,
JOURNAL
Saya senang bisa mewakili tim Scuderia Ferrari hadir kesini untuk memperingati ulang tahun Hublot, hal ini adalah bentuk tanda penghormatan kami teknologi dan eksklusifitas. Di antaranya adalah MP-05 LaFerrari yang fenomenal dan sangat mengejutkan industri jam tangan dengan desain yang unik dan ketahanan daya hingga 50 hari, pertama di dunia, serta Big Bang Ferrari White Ceramic yang dilengkapi dengan mekanisme UNICO Hublot yang dirakit dan didesain oleh para pembuat jam Swiss terbaik. Berbagai koleksi jam tangan Ferrari dengan jumlah terbatas dipamerkan di Hublot Boutique. Hal ini menunjukan perkembangan yang baik dari kerjasama antara Hublot dan Ferrari. “Saya senang bisa mewakili tim Scuderia Ferrari hadir kesini untuk memperingati ulang tahun Hublot, hal ini adalah bentuk tanda penghormatan kami terhadap brand besar ini. Saya berharap Hublot semakin sukses kedepannya!” tutur Kimi Räikkönen.
MAINTAIN THE TRADITION Dari komplikasi jam tangan dan revolusioner untuk bekerjasama dengan event kelas dunia seperti Fifa World CupTM dan Ferrari, Hublot memberikan ciri khas khusus lewat filsafat “Art of Fusion” sehingga dapat terus membawa tradisi untuk kedepannya.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 31
JOURNAL
They’re Back! Pameran tahunan bagi industri otomotif yang diklaim menjadi yang terbesar di Indonesia dan juga di Asia Tenggara ini kembali digelar PENULIS RIGA RAMADHAN FOTO DOK.IIMS
INDONESIA INTERNATIONAL MOTOR SHOW (IIMS) ke-22 hadir kembali guna menyapa pecinta otomotif. Acara yang berlangsung pada tanggal 18–28 September 2014 ini berlangsung di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran dan menempati lahan seluas 83.137 m² atau naik 10% dibandingkan pameran tahun lalu. Pada upacara pembukaan, Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Muhammad Lutfi, menyatakan bahwa investasi di industri otomotif adalah investasi yang penting karena bisa menciptakan nilai tambah. “Indonesia International Motor Show akan memiliki peran penting di kancah global. Saya meyakini dalam lima tahun ke depan, IIMS akan menjadi forum penting di tingkat regional dan dalam 10 tahun ke depan IIMS akan menjadi forum penting di tingkat global”, ujar Muhammad Lutfi. Dari 36 merek yang tampil di IIMS, terdapat 29 kendaraan penumpang (passanger cars) yakni Alfa Romeo, Audi, BMW, MINI, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, Ford, Jeep, Chrysler, Dodge, FIAT, Jaguar, Land Rover, Mercedes-Benz, Smart, Renault, Hyundai, Honda, KIA, Mazda, Mitsubishi Motors, Nissan, Infiniti, Suzuki, Subaru, Toyota, Tata Motors, VW; dan 7 merek kendaraan komersial (commercial vehicles) yang terdiri dari FAW, Hino, Isuzu, Mitsubishi FUSO, Tata Motors, Toyota Dyna, UD Trucks.
Tahun lalu, total pengunjung pameran IIMS tercatat mencapai 373.661 pengunjung, naik dari tahun sebelumnya yang mencapai 368.790 pengunjung. Dengan berbagai peningkatan dari berbagai sisi serta berbagai fasilitas yang menjamin kenyamanan pengunjung, panitia IIMS 2014 meyakini selama 11 hari pameran tetap akan menarik pengunjung. Sudah siapkah anda untuk menjadi salah satu pengunjungnya?
DID YOU KNOW Pameran yang pertama kali digelar pada tahun 1986 ini telah melalui pasang surut penyelenggaraan, hingga akhirnya menjadi pameran otomotif rujukan di Asia Tenggara dan cermin perkembangan industri otomotif nasional.
32 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
JOURNAL
Racetrack Champion
Ferrari F430 Competizione Indonesia rayakan tahun pertama dengan suara kebesarannya PENULIS ADHI TRIPUTRA FOTO DOK. FERRARI
FERRARI CHALLENGE merupakan kejuaraan single-marque motorsport yang dimulai sejak tahun 1993 bagi pemilik 348 Berlinetta yang tertarik untuk memacu kendaraan mereka di arena balap. Saat ini, kejuaraan resmi tersebut terbagi menjadi tiga bagian, Amerika Serikat, Asia-Pasifik, dan Eropa. Juara dari masing-masing seri akan dipertandingkan kembali di World Final (Finali Mondiali) setiap tahunnya. Pada tahun 2007, Ferrari Challenge eksklusif dengan model Ferrari F430. Sementara pada tahun 2010 menggunakan model 430 dan pada tahun 2011, para pecinta model tersebut masih eksis di trek balap. Asia Pacific baru memulai kejuaraan sejak tahun 2011, diresmikan dengan tujuan meningkatkan minat dan penjualan Ferrari di Asia. Musim ini kegiatan ini diselenggarakan di Jepang, Cina, Malaysia dan Singapura. Di Indonesia sendiri baru dimulai sejak tahun 2013, menampilkan Trofeo Pirelli dan Coppa Shell. Sedangkan peresmian Ferrari F430 Competizione Indonesia sukses diselenggarakan pada tahun 2013 di Sirkuit Internasional Sentul. Ini juga menandai pertamakalinya di Indonesia mengadakan one man race untuk supercar dengan 500 tenaga kuda, sehingga menjadi kesempatan yang berharga di seri Indonesia motorsport tahun 2013 – 2014. Tahun ini kompetisi diadakan sebanyak 6 putaran, 4 putaran sudah berlangsung. Dengan sisa 2 putaran yang akan segera berlangsung, acara ini sangat dinanti tidak pernah kekurangan peserta yang ingin unjuk gigi dan kemampuan mereka di trek. Dari 10 pembalap pemula tahun lalu, tahun ini telah melihat peningkatan sampai 12 pembalap setiap putarannya. Renaldi Hutasoit, Kepala Instruktur di Indonesia, menjelaskan target yang akan dicapainya tahun depan – lebih banyak pembalap pemula (antara 12 sampai 15), seri balap yang lebih banyak lagi, dan semakin banyak sponsor. “Kami juga ingin mencoba balap di tempat yang berbeda, seperti Sirkuit Internasional Sepang [Malaysia]” kata Renaldi. “Tapi yang paling penting, kami ingin berbagi semangat kami untuk balap dengan khalayak yang lebih luas. Suka ngebut dijalan dan balap di trek ITU Beda,” lanjutnya.
Jadi, apa yang diperlukan untuk menjadi seorang pembalap? Renaldi menyebutkan 3 hal - pertama adalah analitis, di mana setiap pembalap waktu mengumpulkan info tentang pergerakan mobil, roda, lalu lintas, dll, ia harus menganalisis posisinya dan apa yang harus dilakukan selanjutnya. Seorang pembalap juga harus mampu mendorong dirinya kebatas maksimal. Ini tidak berarti memacu mobil tanpa batas, tapi dirinya sendiri. Kemudian kemampuan untuk memperhitungkan dan mengambil risiko, yang memerlukan tingkat kepercayaan diri sendiri dan mobil ia kemudikan. Pembalap yang jam favoritnya adalah Omega Seamaster Bullhead ini juga sering memberi arahan bagi para pembalap pemula “Smooth is fast and don’t over drive”. Dan kepada yang sudah lebih senior “Push your limit and be careful on Traction Sampling”.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 33
JOURNAL
Heads Up Smart display Navdy memacu pengalaman berkendara Anda PENULIS HANNAH CHOO + ADHI TRIPUTRA FOTO NAVDY
SAYA BOSAN. Jadi sementara saya berselancar di dunia maya, ditengah banyaknya orang yang selfie dan berbagi di Facebook, saya sengaja membat robot yang dirancang khusus untuk root bagi tim bisbol Korea Selatan, serta jam tangan yang mampu menginformasikan notifikasi media sosial di tangan Anda. Anda bisa mempercayakan saya untuk menampilkan display di mobil Anda. Memunculkan head-up display adalah salah satu teknologi yang sudah digunakan pada jet tempur sejak tahun 1950-an, pembuat mobil seperti General Motors sudah seperempat abad merancang produk seperti ini. Anda bisa melihat Buick dengan speedometer yang berada disebelah kanan kaca depan Anda, produk sejenis telah banyak diproduksi dengan harga yang sangat mahal, startup yang berbasis di San Francisco, Navdy telah membuat alat tersebut lebih mudah diakses. Dengan US$499, Anda bisa mendapatkan head-up display ini. Seukuran novel dan dapat diletakkan di dashboard mobil Anda, alat ini akan memberikan informasi dari smartphone Anda ke layar sebesar 5.1 inchi. Dioprasikan dengan gerak dan perintah suara, serta memiliki accelerometer, kompas elektronik, sensor cahaya, Bluetooth 4.0, dan pemancar WiFi. Cukup hubungkan ke port OBD II (mobil Anda harus dibuat setelah 1996) secara nirkabel akan otomatis terhubung ke perangkat Android atau iOS, Anda sudah siap. Alat ini dapat menjawab teks Anda atau mengangkat panggilan telpom dengan acungan jempol. Navdy adalah cara yang tepat untuk menangani panggilan dan pesan teks tanpa mengalihkan mata Anda dari jalan. Hanya hati-hati jika Anda salah satu dari mereka yang tidak bisa berkonsentrasi ketika sexts dan mengangkat telpon. Anda sudah akan diperingatkan.
34 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
A SECOND OPTION
Jika Anda sedang mencari mobil baru, carilah mobil dengan head-up display seperti pada Mazda 3 tahun 2014. Drop $116.000 untuk sedan deluxe atau hatchback deluxe. Baik dengan layar tipis mengemudi aktif yang muncul dan keluar dari dashboard dalam, panel jelas. Dengan menawarkan kecepatan, navigasi rinci, peringatan, dan informasi lainnya.
JOURNAL
An Old Icon Returns Jaguar E-Type terbaru adalah bentuk kelahiran kembali mobil ini PENULIS DARREN HO + ADHI TRIPUTRA FOTO JAGUAR
LEBIH DARI SETENGAH ABAD kerjasama dengan merek Jaguar sebagai ikon mobil, yang disebut Enzo Ferrari sebagai “the most beautiful car ever made”. Bagian roda belakang yang besar seperti pada pendahulunya coupé dua seater dan versi convertible, melahirkan variasi yang lain di tahun-tahun selanjutnya. Dengan spesifikasi yang luar biasa dapat membuat jantung berdebar dan adrenalin. Pada tahun 1963, versi terbau dari E-Type yang terkenal ringan dan spesial GT, diperkenalkan. Pada bagian depan mobil menggunakan bahan alumunium dibagian panel bodinya dan mesin almunium 3,8 liter disel untuk menghasilkan 300 hp. Direncanakan akan ada 16 rangka, masing-masing handmade dan dibuat khusus, tetapi hanya ada 12 yang pernah di produksi, yang terakhir pada taun 1964 enam nomor rangka telah disimpan di departemen Heritage Jaguar. Menandai perayaan jubilee dari Lightweight E-Type, Jaguar akan menyelesaikan keenam mobil yang memukau ini, membuat kembali persi dengan cara produksi yang sama seperti dulu, sepenuhnya handmade, di departemen Heritage nya. Jaguar memilih sendiri teknisi dan enginer nya untuk menjalankan proyek ini. Derek Weale, director of Jaguar’s Heritage Business mengatakan, “operasi dari sebuah bengkel baru di Browns Lane, sekarang menyediakan layanan perbaikan dan servis untuk mobil pelanggan. Pembuatan enam mobil tersebut dibuat secara detail menyerupai Lightweight E-Type pada kompetisi mobil oleh Jaguar Hritage menjadi pembuktian keterampilan yang unik didalam tim. Untuk mengetahui bahwa memiliki kemampuan yang sama dapat dilakukan untuk
kepentingan pemilik Jaguar klasik yang ada hanya berarti ini adalah waktu yang sangat ditunggu-tunggu oleh Jaguar Heritage. “ Untuk memastikan bahwa setiap bagian dari proses produksi tersebut menggunakan teknologi asli, pemindaian digunakan pada cangkang Lightweight untuk merekam spesifikasi yang tepat dari bentuk yang unik. Hal ini memungkinkan teknisi untuk memahami bagaimana tubuh dibangun kembali pada awal tahun 60-an. Bentuk dari 230 bagian tubuh E-Type ini kemudian dioptimalkan sebelum tooled. Pelanggan Jaguar yang merupakan fans dari mobil bersejarah telah diundang untuk memperoleh binatang buas terbaru. Dan meskipun kita mungkin tidak akan memiliki kesempatan untuk mendapat salah satu keindahan ini, pikiran yang Lightweight E-Type baru sudah membuat kita merinding.
BREMONT AND JAGUAR Mendorong kelanjutan bagian dari ikonografi, Bremont akan menyajikan enam jam tangan , masing-masing didedikasikan untuk mobil warisan yang dibuat kembali dengan menyesuaikan nomer kendaraan yang sesuai Jam tangan, akan dijual kepada pembeli Lightweight E-Type. Masingmasing akan berisi aluminium yang telah diselamatkan dari pembangunan mobil baru, dan ditambahkan ke band case Trip-Tik.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 35
THE LIFE LIST
Aerial Speed Demon
NEW YORK, NEW YORK Saat terbang disekitar patung Liberty, Anda tidak bisa berpura-pura hal ini tidak akan mempengaruhi Anda. Anda melihatnya di berbagai film, jadi ketika berlomba didekatnya sungguh sangat menjadi hal yang spektakuler. Balapan di atas air adalah aspek yang berbeda dalam dunia balap. Rasanya tidak begitu menakutkan seperti menabrak dan jatuh ke tanah, namun sesungguhnya, hal ini tetaplah berakibat fatal.
Pilot perlombaan Nigel Lamb, memaksa pesawat menuju batas DIADAPTASI RIGA RAMADHAN SEPERTI YANG DICERITAKAN SEAN MOSSADEG FOTO BREITLING + GETTY IMAGES
BETWEEN PYLONS
Anda berputar secara terbalik 400 derajat dalam hitungan detik. Tidak akan pernah cukup waktu untuk hal ini karena Anda mencoba untuk berimprovisasi dan mendapatkan keuntungan sekitar 0.05 detik. Pada kecepatan tersebut, insting menjadi hal yang Anda gunakan.
PROFILE Nigel Lamb saat ini masih bernafas. Kebiasaanya berlomba dalam ruang kokpit, sangat menentang bahaya. Perannya sebagai chief pilot dari Breitling telah membawanya sebagai wajah dari brand yang terus sukses meraih kemenangan. Perlombaan yang baru diikutinya di Putrajaya, Malaysia, membuatnya naik ke podium dan menciptakan rekor saat berakhirnya lomba.
LOOKING UP
Salah satu pahlawan saya adalah Alex Henshaw. Dia terbang dari London ke Cape Town pada tahun 1939, menyelesaikan perjalanan 12754 ribu mil dalam waktu empat hari, 10 jam dan 16 menit.
LIVING WITH DANGER
Anak tertua saya ingin balapan menggunakan wingsuit. Saya bisa katakan adalah “itu hal yang gila.� Kemudian dia datang dan memberitahu saya bahwa ada sekitar 200 korban selama ini. Ibunya sangat ketakutan. Pada akhirnya, saya tetap harus membiarkan dia melakukannya,
36 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
GREEN-FACED
Kami melakukan tes aptitude di angkatan udara. Saya harus menebak satu waena. Saya pikir saya gagal ketika melihat rekanrekan saya tertawa. Ternyata, karena wajah saya menjadi hijau.
GURU
The Function of Design Anda pernah mendengar ungkapan “tampilan mengikuti fungsi”, tapi seberapa benar hal tersebut? PENULIS HANNAH CHOO + ADHI TRIPUTRA FOTO PORSCHE DESIGN
INI MUNGKIN MENGERIKAN, tetapi jika saya disuruh memilih sebelum saya meninggal, saya akan memilih Porsche 911. Mobil ini klasik, dengan tampilan yang tidak berubah sejak pertamakali hadir pada tahun 1964, body yang besar dan ramping pada bagian belakang. Jika Anda membandingkan dengan manusia, ini akan tampak seperti Christina Alexander Porsche, yang cantik. Hal ini merupakan sebuah hadiah dari almarhum Ferdinad Alexander Porsche, yang merevolusi industri mobil dengan satu set roda secara fungsional dan tanpa disangka-sangka ternyata berhasil. Dia adalah orang yang sama yang keluar dari Porsche Motoring untuk memulai Porsche Desain, sesuatu yang berbeda namun dengan menggunakan filosofi desain yang serupa. Setiap produk yang memiliki keseimbangan yang baik dari segi tampilan dan fungsi, seperti menyaksikan titanium pertama kalinya (dimana Steve Jobs dikagumi). Menurutnya desain yang baik harus menggabungkan kemewahan dan kecerdasan, dan dapat bertahan lama. Kami berkesempatan mewawancarai CEO dari brand ini, Dr Juergen Gessler, untuk mempelajari fungsi dari desain itu sendiri.
Apakah orientasi Porsche Design lebih ke fesyen atau desain? Kami tidak membedakan antara keduanya. Nanti kedepannya pelanggan akan membeli merek dan produk yang relevan untuk mereka. Produk yang hanya menampilkan fesyen akan sulit bersaing. Jadi, sebuah produk harus mencakup keduanya.
Bagaimana Anda menjaga agar identitas Porsche Desain dapat bertahan? Merek dari produk kami akan abadi, fungsional dan puristic. Semua mengikuti prinsip-prinsip yang jelas, jujur dan memiliki prinsip tanpa kompromi, semua produk harus menjelaskan kemewahan, dan itu adalah “engineered luxury”.
Bagi kami, kemewahan adalah kombinasi yang sempurna dari desain, fungsi, keahlian dan penggunaan bahan terbaik.
Bagaimana pendapat Anda mengenai pemahaman masyarakat mengenai kemewaah saat ini? Produk pertama kami adalah Chronograph hitam | P’6540 di tahun 1972. Itu adalah jam tangan hitam pertama di pasaran saat itu. Ini masih sangat disukai, hingga saat ini. Kualitasnya akan terus dipertahankan, bukan hanya menjadi trend sesaat. Dulu, mewah identik dengan sesuatu yang mahal dan up to date. Saat ini, kemewahan bukan hanya dalam hal berbelanja secara royal, tapi sesuatu yang akan Anda simpan atau kenakan dalam waktu yang panjang.
Jadi kemewahan harus praktis? Praktis? Saya tidak akan mengatakan hal itu, ini lebih ke arah emosional. Mewah merupakan suatu hal penting dalam hidup yang patut dirayakan, berinteraksi dengan hal-hal yang beralasan. Katakanlah jika Anda menemukan cinta dalam hidup Anda, baik itu soal hubungan dengan lawan jenis atau produk, saya pikir itu mewah.
Apa pendapat Anda mengenai tampilan dan fungsi? Jika Anda berpikir tentang fungsi produk, kadang tampilan dapat menjelaskan. Jadi kami selalu berusaha untuk menciptakan nilai tambah pada produk kami. Itu filosofi kami. Sebagai contoh, Bounce kami: sneaker S3 dipamerkan di Jerman Red Dot Design Award dan terdaftar sebagai salah satu dari 50 penemuan terbaik dari Majalah Time tahun 2009. Idenya adalah membuat sepatu lari bagi para traveller yang bisa juga digunakan sebagai sepatu biasa. Dengan menggunakan sistem suspensi mekanis, memberikan bentuk tampilan yang eksklusif , fungsional dan berumur panjang.
THE PORSCHE 904
Ferdinand Alexander Porsche, dijuluki “Butzi”, adalah cucu dari Ferdinand Porsche. Dia merancang Porsche 904, yang berganti nama menjadi Porsche Carrera GTS. Mobil bermesin sedang pertama di kelasnya yang menggunakan sasis berjenjang dan body fiberglass.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 37
ARTS & CRAFT
Keeping a Culture Alive Rumah barang pernis Zohiko asal Jepang yang berusia berabadabad lamanya menunjukkan bagaimana seni tetap bisa relevan PENULIS ALETHEA TAN DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTO ROYAL SELANGOR + ZOHIKO
38 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
ARTS & CRAFT
SEARAH JARUM JAM DARI SEBELAH KIRI Pembuatan Maki-e; Ken Uemura bekerja dalam pembuatan patung; Box batu dengan tinta Kicho
TANGANNYA MENUNJUKKAN pengendalian, keterampilan dan kesabaran, Hal utama yang diperlukan dari pengrajin rumah pernis Jepang. Ken Uemura telah menjadi urushi maki-e master selama lebih dari dua dekade. Dia mulai mendalami seni ketika ia berusia 20, di bawah bimbingan salah satu master terbaik di Kyoto. “Tidak banyak ahli pernis yang tersisa di negeri ini ketika komunisme menyapu bersih Jepang pada tahun 1940-an setelah perang dunia kedua”, jelas Uemura. “Seni dan kerajinan mengalami kemunduran pada saat itu karena tidak sejalan dengan filosofi komunis. Menjadi sangat sulit bagi siapapun untuk mendapatkan pelajaran mengenai pernis.” Untuk mata yang tidak terlatih, konsep dari urushi mungkin gagal memberi kesan. Maksud saya, betapa sulitnya untuk dapat melukis pernis ke permukaan dan menaburi beberapa debu emas di atasnya. Ternyata, itu cukup menantang untuk dilakukan. Asal usul teknik ini masih diperdebatkan. Dalam catatan sejarah, Cina mengklaim kredit untuk menjadi yang pertama untuk bereksperimen dengannya selama periode Neolitik. Sementara itu, Jepang mempopulerkan dan mengembangkannya menjadi kerajinan halus dan canggih sampai hari ini. Pada periode Nara, teknik
Tantangan yang dihadapi kerajinan yang lama adalah harus mendidik generasi baru dan menjaga arus kerajinan maki-e yang menggunakan debu emas untuk ditaburkan ke pernis sebelum kering, banyak bermunculan. “Ini mungkin terdengar sederhana tapi ada cara spesifik untuk memberi debu emas sehingga kilaunya terpancar, “ jelas Uemura. “Saat ini, dengan teknologi yang terus berkembang, orang tidak lagi menghargai karya yang dibuat dengan tangan seperti dulu. Tantangan yang dihadapi kerajinan yang lama adalah harus mendidik generasi baru dan menjaga arus kerajinan.” Uemura adalah master pengrajin untuk rumah barang pernis Zohiko, yang telah ada di bisnis ini sejak tahun 1661. Dalam upaya membuat arus kerajinan dan menjagamya tetap relevan, Zohiko telah mulai membuat pernis yang melampaui standar berukuran kotak bento dan mangkuk sup. Dia telah memimpin perusahaan untuk membuka cabang keluar dari kebiasaan. Memproduksi produk
modern nan indah dan dihiasi dengan pernis. Kolaborasi merupakan cara lain bagi Zohiko untuk menyebarkan pesan dari kerajinan dan budaya. Kolaborasi dengan produsen timah raksasa Malaysia Royal Selangor terlihat dari konsepsi dan pembuatan patung dengan timah urushi yang menyoroti keterampilan dari kedua brand. Setiap patung, ikan mas yang dicat dengan gaya urushi berenang melawan arus timah, berlangsung sekitar empat bulan dengan sempurna. Yong Yoon Li, direktur eksekutif Royal Selangor, menceritakan kegembiraan tentang proyek tersebut. “Itu suatu kehormatan besar untuk berkolaborasi dengan Zohiko dan menghasilkan sesuatu yang diwujudkan dari warisan dan keahlian dari kedua perusahaan.” Edisi terbatas (88 patung di seluruh dunia) koleksi Shori tersedia untuk pre-order di toko Royal Selangor di Clarke Quay.
CARPIN’ ON IT
Ikan mas yang dicat dengan gaya urushi dalam koleksi Shori hadir dalam tiga warna (Go, Miyabi dan Irodori), setiap warna datang dengan simbol masing-masing.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 39
REVIEWS
DAYS OF THUNDER Film yang dibintangi Tom Cruise dan Nicole Kidman ini menceritakan tentang pria bernama Cole Trickle, seorang pembalap muda yang sebelumnya memiliki pengalaman dalam balap “open-wheel” (semacam F1 dan sebagainya) yang direkrut oleh seorang pemilik tim NASCAR, Tim Daland. Cole memiliki seorang rival dalam ajang tersebut, yaitu sang juara, Rowdy Burns.
LE MANS Banyak fans yang menyukai film ini karena penggambaran sejarahnya yang akurat dan mengisahkan tentang Michael Delaney (Steve McQueen) yang mengendarai Porsche 917 serta rivalnya, pembalap Ferrari, Erich Stahler, dengan mobil Ferrari 512. Uniknya, film ini sebagian besar adegannya diambil dari balapan Le Mans tahun 1970, dimana sang aktor, Steve McQueen, sebenarnya ingin mengikuti ajang balap tersebut, namun dia gagal ikut serta.
(AUGUSTMAN INDONESIA’S TOP 5 BEST CAR-RACING MOVIES OF ALL TIME)
Grand Prix
ACADEMY AWARDS
Film ini merupakan salah satu film balapan yang berhasil meraih 3 Piala Oscar. Grand Prix bercerita tentang Pete Aron, yang baru saja dipecat oleh timnya, Jordan-BRM, karena sebuah kecelakaan yang melukai rekan satu timnya, Scott Stoddard. Setelah dipecat, ia pun menapaki karir di tim dari Jepang, Yamura. Plot twist yang menarik dari film ini adalah saat dimana Pete menjalani hubungan dengan istri Stoddard yang saat itu sedang dalam masa pemulihan.
Film Grand Prix ini mendapat Oscar pada tahun 1967. Tidak tanggung-tanggung, film ini meraih 3 Piala Oscar sekaligus untuk kategori Best Sound, Best Film Editing serta Best Effects, Sound Effects.
TALLADEGA NIGHTS: THE BALLAD OF RICKY BOBBY Bercerita tentang pebalap NASCAR, Ricky Bobby (yang diperankan oleh Will Ferrell) yang mencapai ketenaran di puncak balapan NASCAR. Namun, segalanya berubah ketika seorang pembalap Perancis, Jean Girard (Sacha Baron Cohen) mengalahkannya. Ia harus membuktikan kemampuan membalapnya, bersama teman masa kecilnya, Cal Naughton Jr. (John C. Reilly), untuk mengalahkan Jean.
40 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
GONE IN 60 SECONDS Dalam Gone In 60 Seconds, Nicolas Cage memainkan peran sebagai pensiunan pencuri mobil yang harus masuk kembali ke dalam pekerjaan yang sudah ditinggalkannya untuk melunasi hutang adiknya. Dia harus mencuri 50 kendaraan mewah dalam satu malam untuk melunasinya. Film ini merupakan mimpi dari para pecinta mobil karena terdapat banyak Ferrari, Lamborghini dan adegan pengejaran yang epic antara polisi dengan Cage yang mengendarai 1967 Shelby Mustang GT 500 (atau “Eleanor”).
PHOTO SIMON SIM STYLING CHIA WEI CHOONG ASSISTED BY ASRI JASMAN
((INSPIRATION))
Ya, pakaian pria semakin trendi, tetapi kita tidak mungkin untuk mengesampingkan garis-garis pada pakaian. Hal penting yang harus setiap orang memiliki, garis-garis yang menyampaikan kekuatan dan pengaruh dalam satu tampilan. Dan dengan sepasang brogues klasik, akan membuat orang lain tidak bermain-main dengan Anda. Black wide-stripe wool broadcloth jacket oleh Dior Homme
54
SWING INTO MODE Musim ini, dunia fashion lebih mementingkan kenyamanan. Lupakan terlihat kaku dan formal pada tahun lalu.
STYLOGRAPH MODERN VIRTUES OF DESIGN
LOUIS VUITTON / GIVENCHY / BEAU MAC / ZARA
ON THE NECK OF IT
ZIP IT UP Dimulai dengan blazer formal dengan resleting yang kasual, pakaian pria kembali terlihat santai. Namun demikian, tampilannya masih sangat tajam. Dipadukan dengan celana panjang yang meruncing dan turtleneck.
Season Traveller
Olahraga dan perjalanan adalah cerita utama pada koleksi pakaian pria Louis Vuitton Pre-Fall 2014 PENULIS CHIA WEI CHOONG DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTO LOUIS VUITTON
Para desainer memberi perhatian tertentu pada beberapa bagian tubuh pria. Beberapa tahun terakhir, pergelangan kaki adalah fokusnya. Sekarang, leher menjadi pusat perhatian. Turtlenecks, yang secara eksklusif dipakai Steve Jobs, menjadikannya sebuah fesyen yang cerdas.
HAPPY FEET Semi-brogue derby dari Louis Vuitton sangat formal dan cukup kasual untuk berbagai kesempatan. Cocok dipakai sepanjang tahun. Pengecatan dengan menggunakan tangan dengan penyelesaian yang antik, adalah contoh indah dari sebuah alas kaki yang baik.
SEARAH JARUM JAM DARI SEBELAH KIRI sebuah setelan tweed dari koleksi; tas kulit dengan tali yang memiliki selimut perjalanan; mantel yang sempurna untuk berbagai musim; permainan tekstur dengan menggunakan shearling dan polished grain leather
PEMBELI YANG CERDAS tahu bahwa koleksi Pre-Fall 2014 akan berada di toko untuk periode penjualan dalam waktu yang cukup lama. Seperti koleksi resort, koleksi ini bertindak sebagai jembatan antara musim yang satu dengan yang lain dengan berbagai pilihan. Koleksi pakaian pria Louis Vuitton pra musim gugur 2014 menafsirkan ide dari lemari pakaian yang lengkap dengan tetap menjaga visi dari brand ini akan perjalanan dan eksplorasi. Kim Jones, director of menswear design terpesona dengan pakaian olahraga dan bukti nyatanya ada dalam koleksi ini. Mantel olahraga yang sederhana dan jaket bomber yang diberi aksen kasmir dan kulit, adalah suatu tanda yang kita lihat di koleksi sebelumnya. Palet warna, mulai dari kayu manis, minyak zaitun dan burgundy menjadi hal yang penting pada pakaian pria. Apapun musimnya, sehingga mudah diadopsi dan sangat mudah dipakai. Tema keseluruhan dari perjalanan dan petualangan terlihat pada aksesoris seperti tas kulit dengan tali yang memiliki selimut perjalanan. Misalnya, tas troli yang tertutup dengan kulit caramel epi. Sebuah pin berbentuk pesawat Concorde dengan inisial brand yang dipoles chrome, sebuah pesawat mainan untuk orang dewasa jika Anda menyukainya. Segala sesuatunya dalam koleksi ini, sebuah pengingat untuk tidak akan pernah berhenti bermimpi dan berjelajah.
BOYS TOYS Tas troli mewah dengan kulit epi khas Louis Vuitton, nuansa warna yang cocok untuk cuaca yang indah dipadukan dengan sepatu loafers yang dipenuhi dengan kancing yang lucu.
VUITTON’S L’ADVENTURE Memberi penghormatan pada semangat untuk melakukan perjalanan, toko pop-up L’Adventure di Pacific Place, Hong Kong, diresmikan bulan April lalu. Toko ini menawarkan kesempatan untuk menyesuaikan tas kopor dengan monogram serta memilih dari berbagai macam pilihan kulit. Seorang spesialis perjalanan mendemonstrasikan seni berkemas, menunjukkan cara memaksimalkan kopor anda. Kita juga bisa memperbaiki tas kopor di sini.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 45
REPORT
The Tuxe Guide Melihat evolusi tuksedo dari tahun ke tahun
PENULIS DARREN HO + ADHI TRIPUTRA PHOTOS GIVENCHY + CLICK PHOTOS
AWAL TAHUN INI, desainer Givenchy, Ricardo Tisci, yang dikenal dengan kemampuannya melawan batas pada pakaian pria, memperkenalkan koleksi kapsul untuk pakaian formal. Sementara pada beberapa tuksedo tanpa variasi dan tampil standar, dengan sentuhan Tisci dirancang ulang sehingga unsur klasik pada tuksedo terlihat pada gaya rancangannya. Dari pada menggunakan model standar dari sepatu kulit pada umumnya, ia menerapkan penutup pada ujung kaki di sepatu oxford dengan warna hitam dan putih. Sentuhan lainnya ada pada kerah biasa, serta variasi dua kancing dan bergaya kemeja. Tuksedo selalu dianggap sebagai pakaian utama pria dan melambangkan keemasan dengan formula yang tidak boleh dikacaukan. Tapi lebih dari beberapa dekade, pakaian ini tampak tidak terlalu formal. Ekor, menjadi model pokok dengan dasi berwarna hitam, memberikan tampilan khusus pada stelan standar dan kerah puncak tersembunyi di penutup kerah. Campuran dari stelan lounge dengan tuksedo. Dalam sejarah pakaian pria baru-baru ini, perancang busana, khususnya avant-garde, telah melawan dan mengoyak aturan setelah menampilkan tuksedo yang kreatif. Sementara beberapa brand seperti Emenegildo Zegna dan Tom Ford tetap dengan pendiriannya lewat disain yang formal, sedangkan yang lain menggunakan cetakan jacquard, dengan warna dan kain yang stylish. Ide untuk tidak ada ukiran di batu memberikan getaran tersendiri bagi para pecinta pakaian jenis ini, termasuk saya. Tisci memperlihatkan tuksedo yang lebih santai. Letak kerah sering digunakan pada pakaian biasa dari pada pakaian formal, dengan kerah ascot (lebih dikenal menyebar, titik kerah) dan dua kancing, pada pakaian yang lebih dikenal dengan sebutan tux ini. Kancing tersembunyi di pakaian letaknya juga berbeda dari kancing yang biasa kita temukan di kemeja tuksedo. Cukup sulit untuk membahas sejarah tuksedo secara singkat dalam beberapa halaman. Tapi kami telah mengumpulkan beberapa kolase evolusi secara ringkas, sehingga ketika Anda melihatnya diri Anda, Anda dapat memutuskan model seperti apa yang Anda inginkan.
46 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
REPORT
THE GREAT GATSBY Periode: Pra dan pasca era depresi, awal abad ke 20 menjad era kegagahan, jas dan tuksedo pun sangat diminati sepanjang waktu. Tahun 1930-an ketika nama tuksedo mulai dikenal. Model: Jaket tuksedo harus ditahan oleh
THE STANDARD TUXEDO Periode: Tuksedo di akhir abad ke-19 dikeluarkan ke belakang untuk kenyamanan yang maksimal. Model: Kerah satin pada jaket dipasangkan dengan kerah Elliott berdiri, dasi kupu-kupu dan rompi. Kancing baju yang digunakan dan jaket biasanya satu kancing untuk tampil lebih formal.
CLASSIC AND FORMAL Periode: Gaya berpakaian formal kembali ke abad ke-19, dan saat ini hanya dikenakan pada acara yang sangat formal di kerajaan.
kerah berbahan satin, dan juga kemeja dengan kerah sayap. Dasi kupu-kupu dipasangkan dengan sepatu kulit oxford. Meskipun ikat pinggang jas menjadi tambahan. Meskipun ikat pinggang digunakan agar terlihat lebih sopan dan kemeja lebih aman dengan dalaman. Celana juga menggunakan lapisan satin.
Penggunaan: Dari pertunjukan opera hingga balet, serta berbagai macam acara pada malam hari, tuksedo adalah pakaian yang digemari pria pada zaman tersebut. Selama periode tuksedo mulai dikenal namanya, setelah Tuxedo Park, suatu daerah di New York semakin dikenal bagi orang-orang terpandang yang tinggal di sekitarnya. Istilah itu pun akhirnya menjadi gaya berbusana yang digunakan diseluruh dunia.
Model: Jas berekor ada sebelum tuksedo. Lebih dikenal sebagai jas, pada dasarnya model ini adalah sebuah jas panjang dengan bagian depannya dipotong, sehingga membentuk ekor panjang. Versi resmi dari jas selalu berkancing dua, tetapi tidak pernah diikat. Jas cocok dengan kemeja berkerah kaku dan satu dalaman berwana putih atau rompi hitam dan dasi kupu-kupu. Disarankan menggunakan sepatu kulit. Sering pula dipasangkan dengan Foulard sutra putih dan topi, meskipun topi tidak digunakan saat ini.
Penggunaan: Sementara tailcoast yang digunakan sebagai dress malam dikenakan sepenuhnya pada masa lalu, saat ini, hanya terlihat di acara-acara dengan dasi putih. Dengan aturan tertentu hanya cocok setelah jam 6 malam.
THE MODERN TUXEDO Periode: Saat ini. Tuksedo yang berkembang sangat sediki selama beberap dekade terakhir. Model: Satu atau dua kancing, dengan kerah dan lubang pin di kerah. Model yang lebih santai, dengan titik atau lingkar kerah cocok juga dengan kerah bersayap.
Penggunaan: Saat ini hanya dikenakan di acaraacara dasi hitam atau gala, tuksedo jarang terlihat saat ini.
PHARRELL MELAWAN ATURAN Selalu ada saja ada perancang busana terkemuka yang tidak berdiri pada aturan konvensional pakaian pria. Sering, ini lah yang dapat dilakukan perancang pakaian, masing-masing individu cenderung untuk melakukan sesuatu dengan keinginan mereka sendiri ketimbang mengikuti aturan yang formal. Tahun ini, di Academy Awards, Pharrell Williams memberi potongan tuksedonya di bagian lutut, memilih memadukan celana pendek dengan jaket tuksedonya dari pada celana panjang. Seperti biasa, ia datang dengan kepribadiannya.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 47
REPORT
Wardrobe Solutions
Bosan dengan pakaian yang itu-itu saja? koleksi Zara dapat membuat Anda keluar dari itu semua PENULIS HANNAH CHOO + ADHI TRIPUTRA FOTO ZARA
48 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
UNTUK JANGKA PANJANG, saya tidak begitu perduli dengan gaya berpakaian. Itu hanya menjadi lapisan kulit saja. Lantas menjadi sebuah kebutuhan sejak Hawa membuat Adam menggigit khuldi. Keras kepala memang! Saya terbiasa mengenakan baju kaos Amerika, Celana jeans biru yang ukurannya dua nomor lebih besar, dan sweater hitam yang saya dapatkan di sebuah taman hiburan. Saya mungkin bencana bagi dunia fashion, dan selama bertahun-tahun bergelut dengan limbah. Saya berada di tempat yang tidak tepat dan saya merasa perlu keluar. Mengenakan warna dan gaya berpakaian yang sama setiap hari bukanlah hal yang mengerikan jika Anda tetap memiliki selera yang baik. Jika Anda peduli untuk utnuk tampil lebih baik, Anda bisa memberikan nuansa yang baru dan lebih segar ke dalam lemari pakaian Anda. Disinilah posisi yang menguntungkan bagi brand kelas menengah dan high street seperti Zara. Zara menyesuaikan trend mode dengan harga yang terjangkau bagi konsumen. Soal kualitas, Anda akan mendapatkan sesuai dengan harga yang Anda bayar. Tetapi Zara juga menyediakan koleksi dengan tingkat kualitas yang berbeda sebagai pilihan. Saya berbincang dengan JesuĚ s EchevarriĚ a, chief communications officer Zara, untuk mencari tahu tiga hal yang paling mendasar dan diperlukan pria.
White Tee Seperti bagaimana sebuah Scotch yang nampak rapi untuk akhir pekan Anda, kaos putih polos juga sangatlah penting. Dengan kaos, mungkin Anda akan terhidar dari noda keringat. Lebih baik lagi dipadukan dengan celana pendek yang nyaman atau celana jeans biru. Hindari bentuk leher V dan tetap kenakan yang sewajarnya, yaitu bentuk leher melingkar atau bulat.
No-Risk Shorts Meskipun cuaca tidak bersahabat, lupakan baggy, celana kargo dan mulailah memilih sesuatu yang lebih enak dilihat. Zara menawarkan celana pendek dengan potongan yang lurus dengan variasi warna-warna dan pola halus yang dapat memberikan kesan rapi. Perlu diingat juga, celana pendek tidak boleh terlalu panjang atau terlalu pendek. Panjangnya harus tepat di atas lutut.
Summer Blazers Blazer yang cocok dikenakan dengan kaos sederhana Anda, tanpa harus membuat tubuh Anda berkeringat. Terlalu banyak cetakan print atau sablon membuat blazer menjadi keras, kenakan yang sederhana hindari bantalan yang membuat kulit sulit bernapas.
BE FITTING Perlu diketahui: dikenakan pas, nyaman itu relatif, ketat jelas salah untuk pria. Hal tersebut sangat menentukan kepercayaan diri Anda. Tapi pakaian yang terlalu ketat hanya membuat Anda terlihat seperti pangsit beras Cina.
SEARAH JARUM JAM DARI ATAS The flagship store Zara di Hong Kong; navy jacquard blazer, $ 159; kamuflase Bermuda, $ 59,90; katun putih, $ 25,90; kaos, $ 79,90
PULL ’EM UP Dimulai sekitar tahun 90-an pada sistem penjara Amerika Serikat. Pemakaian ikat pinggang dilarang untuk mengantisipasi agar para tahanan tidak menggunakannya sebagai senjata atau alat untuk bunuh diri, sehingga membuat celana mereka kendur. Celana kendur atau celana yang dikenakan dibawah pinggang, memperlihatkan celana dalam, dan dipopulerkan oleh artis hip hop dan juga menjadi simbol kebebasan dan kesadaran berbudaya bagi kaum muda.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 49
TRENDING
Scoring a Hat Trick
Ini dia, topi yang harus dimiliki oleh pria. Plus, bagaimana cara memilihnya DIADAPTASI RIGA RAMADHAN SEPERTI YANG DICERITAKAN ALETHEA TAN PHOTOS KAMINSKI XY
SAAT DIGUNAKAN DENGAN BENAR, topi membuat keseluruhan tampilan Anda membaik. Namun, ketika dipakai dengan salah, Anda akan terlihat seperti peniru Indiana Jones yang amat buruk. Topi biasanya dihindari bak virus di negara tropis karena, tidak ada yang ingin saat berjalan-jalan dengan hawa panas terjebak di kepala. Sesungguhnya, memilih bahan yang tepat untuk topi adalah suatu trik tersendiri. Seperti topi Helen Kaminski dengan koleksi XY yang ringan dan didesain secara spesifik untuk pria kontemporer yang memahami dan menghargai topi yang dibuat secara stylish. Kami berbicara dengan design director Helen Kaminski, Alisa Roe, mengenai pikiraannya soal aksesori satu ini.
THE ONE HAT EVERY MAN SHOULD HAVE
Tidak ada yang salah dengan bentuk klasik dari fedora. Anda bisa memadukannya dengan sesuatu yang kasual seperti jeans dan kemeja putih atau bahkan memadukannya dengan stelan sehingga memberikan kesan mellow pada tampilan yang serius.
HOW TO CHOOSE A FEDORA
TRAVEL-FRIENDLY Berbahan Madagascan raffia dapat digulung dengan mudah saat berkemas
PILIH BAHAN YANG TEPAT UNTUK CUACA YANG PAS.
SEARAH JARUM JAM DARI SEBELAH KIRI Jervis Fedora dalam Oyster Raven Sapphire, $330; Vohemar Fedora dalam Natural Maritime, $250; Holloway Fedora dalam Jungletrail Web, $320
Pilih ukuran yang pas. Tidak ada ukuran yang sama saat bicara mengenai topi. Termasuk fedora. Ukurannya bervariasi. Semakin tinggi mahkota suatu fedora, semakin tinggi pula pemakainya terlihat. Pria tinggi dengan bahu lebar harus mendapatkan fedora dengan mahkota yang tidak terlalu tinggi dan mempunyai pinggiran yang lebar. Sementara pria yang agak pendek dan kurus harus mendapatkan mahkota ukuran sedang dengan pinggiran yang penuh dan tajam, Ini memberikan keseimbangan.
Untuk Indonesia yang beriklim tropis, saya menyarankan Madagascan raffia yang telah menjadi signature style kami. Topi dengan anyaman raffia memiliki jahitan yang ketat, sangat lembut dan dapat digulung dengan mudah pada saat berkemas.
3 HATS OFTEN MISTAKENED FOR FEDORAS Berikut adalah 3 topi dengan gaya yang hampir sama dan perbedaannya
50 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
THE TYROLEAN Salah satu ciri khas dari topi yang terlihat acak-acakan ini adalah perhiasan bulu.
THE PANAMA Pinggirannya menyerupai Fedora, tapi Panama menawarkan mahkota yang lebih buat
THE HOMBURG Dikenal sebagai The Big Daddy, topi tinggi dengan sebuah pita
PRE-PARTY Wednesday, October 1st
9 PM till 1 AM
- PLAZA INDONESIA 4th FLOOR 9 - 10 pm FREE cocktail by Glenmorangie* DRESS CODE: GATSBY STYLE/TOUCH OF GOLD
FEAT. DJ QYU AND DREAM DANCERS ALSO FEAT. ANGEL PERCUSSIONS * For first 250 pax with vouchers
SPONSORED BY:
EMPORIUM
CLASSIC TWIST
10 barang ini mendefinisikan ulang apa itu hal klasik PENULIS ISAAC TAN DIADAPTASI RIGA RAMADHAN
URBAN TROTTER
Tidak adanya gurun di Indonesia, tidak lantas membuat sepatu gurun tidak relevan. Y-# versi modern ini dibuat untuk kaum urban. Dengan rona hitam klasik memastikan Anda bepergian dengan gaya dan kenyamanan
OR’SICE T I D E CHO LIVELY PRINTS
Gap menafsirkan cetakan paisley Jacquard dengan kemeja ini dari koleksi musim panas. Tampilan segar ini akan memberikan kesan positif baik di hari Jumat yang santai di kantor atau kencan pada akhir pekan
ARTISTIC BAGGAGE
Untuk memberi penghormatan kepada pelukis abstrak asal Inggris Ben Nicholson dan Christopher Wood, Burberry merilis koleksi tas St Ives. Dengan kulit berlapis dan tas suede, yang menggambarkan kaki langit New York, mengingatkan tas pos yang vintage. Pegangan di bagian atas dan samping memberikan Anda pilihan untuk bagaimana membawa tas dengan cara yang Anda suka.
Dengan bagian atas yang bulat dan dasar yang terstruktur membuat tas ini cukup kokoh untuk kebutuhan sehari-hari
SAFE RIDE
Sementara mobil mungkin masih menjadi tempat luapan kemarahan, mengendarai sepeda akan memulai percakapan. Keindahan Bixby Collection dari Shinola ini dibangun untuk bertahan hingga saat terakhir, dengan frame dan fork yang terbuat dari naja double-butted cro-moly dan semua komponennya dipasang dan diuji oleh spesialis sepeda
52 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
EMPORIUM
OFF-WHITE PORTABILITY
WEEKEND KEEPERS
Buang gelang metal yang norak untuk gelang dua strip asal Tod. dibuat dengan kulit yang indah, kait yang dilapisi nikel memastikan bahwa baik itu pemasangan maupun saat dicopot akan menjadi urusan yang mulus.Tersedia dalam tiga warna
Pengganti portofolio hitam biasa dengan pilihan tas yang menyegarkan dari Valextra off-white. Kulit pada tas ini memberikan kesan lembut sementara pegangan dan tali bahu - jarang terlihat pada portofolio – memungkinkan tas ini mudah dibawa.
STYLE RUN
SUBTLE REMINDER
Anda bekerja keras untuk mendapatkan hasil, dan untuk menyimpan uang tunai dengan dompet kulit navy dari koleksi Belgrave Blue oleh Alfred Dunhill. Koleksi ini datang dalam tiga kombinasi yang berbeda dan monogram yang bagus dan membuat pembuatnya bangga.
LINEN WEAVE
Ketika kemeja linen adalah bahan klasik paling cocok untuk iklim tropis, anda tidak perlu mengikuti aslinya. Guess menawarkan alternatif yang menarik dengan pintuck dan rincian bordir, dan blue wash yang membuatnya menjadi alternatif yang lebih keren dari kemeja denim.
Giorgio Armani melebarkan sayap ke track lari dengan sepatu baru untuk Run Project. Dengan sol karet dan heel stabilizer yang memastikan bahwa dampak pada kaki dan sendi akan berkurang. Disamping keamanan dan kenyamanan, campuran mencolok dari bahan – kulit kuda, buaya, suede, dan kulit paten - akan mendapatkan perhatian dari siapa pun yang Anda lewati.
Alur dalam pola benang pada sepatu ini meningkatkan kenyamanan
CORPORATE AID
Kita sering berpikir tas koper kaku dan besar. Tumi menetapkan untuk menemukan kembali roda dengan memberikan kami tas koper Drummond, yang memungkinkan anda menaiki tangga perusahaan tanpa macet. Saku tambahan di belakang memungkinkan anda menyimpan gadget anda sedekat mungkin saat anda bepergian mengatur bisnis anda.
“GO-TO-HELL” Tahun 1976, Tom Wolfe menciptakan istilah untuk menggambarkan tren mengenakan pakaian berwarna atau bermotif outlandishly. Itu adalah tren yang menyatakan arti tertentu perasaan ditinggalkan. Jika anda ingin menyelami estetika go-to-hell, coba celana neon pink dari koleksi SS14 Paul Smith. Padukan dengan atasan gelap polos biar tidak silau.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 53
HAPPY TOGETHER
Lapisan yang hangat untuk menghadapi musim dingin DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTOGRAFI CHUCK REYES PENGARAH GAYA CHIA WEI CHOONG
Model pria: Jaket Wool bomber, kemeja katun dan celana panjang wool, seluruhnya Ermenegildo Zegna Model wanita: Wool jumper, Bottega Veneta; rok nilon, Miu Miu HALAMAN SEBALIKNYA Model pria: Kemeja katun dan setelan wool, BOSS; cincin, milik model Model wanita: Wool jumper, BOSS Woman
Model pria: kemeja dan celana panjang wool, keduanya Salvatore Ferragamo Model wanita: rompi wool dan mantel katun, keduanya Prada HALAMAN SEBALIKNYA Model pria: Kasmir polo jumper celana panjang wool, keduanya Hermès Model wanita: Wool jumper, Fendi; silk slip, Louis Vuitton; mantel wool, CÊline
Model pria: Kemeja silk, wool jacket, celan apanjang wool, sneakers kulit, seluruhnya Prada Model wanita: Atasan lurex knit, rok lurex knit dan sepatu, seluruhnya Miu Miu HALAMAN SEBALIKNYA Model pria: Kemeja katun, Issey Miyake Men; wool blazer, Etro Model wanita: Embellished lace dress, Louis Vuitton; mantel wool, Bally
Model pria: Kemeja kulit, Gucci; celana panjang wool, Prada Model wanita: Wool dan gaun kulit dan jaket bulu, keduanya Gucci HALAMAN SEBALIKNYA Model pria: Wool bomber dan celana panjang wool, keduanya Giorgio Armani Model wanita: Wool blazer, Hermès; silk slip, Louis Vuitton; kemeja kulit dan sepatu boots piyon, keduanya Gucci Makeup dan rambut: Grego using NARS colours dan L’Oréal Professionnel Tecni.ART Asisten gaya: Asri Jasman Asisten fotografer: Mun Kong Models: Eline O dan Toni P/ AVE
SPOTLIGHT
Dior Homme
Puma
Perk Me Up Tambahkan sesuatu yang menyenangkan untuk lemari pakaian Anda dengan pilihan yang kasual
PENGARAH GAYA ASRI JASMAN PENULIS CHIA WEI CHOONG + ADHI TRIPUTRA FOTO SIMON SIM
TRAINING SCHOOL
Geox
Olahraga sangat berpengaruh terhadap perkembangan pakaian pria, dan hampir setiap brand high-end memiliki versi sepatu olahraga sendiri yang fashionable. Kami sarankan Anda untuk tampil dengan gaya yang sederhana agar Anda dapat melalui beberapa musim tanpa harus terlihat seperti korban mode.
Dior Homme
Brooks Brothers
NECESSARY MOTIF
Givenchy
Simpan kemeja polos Anda untuk bekerja pada hari minggu dan menjadi salah satu pilihan paling menonjol – dari Givenchy bintang ikonk untuk Dior Homme’s lucu ini. Brooks Brothers camuflage seersucker version duduk di suatu tempat antara Dead Poets Society dan Saving Private Ryan.
Sweater yang bagus adalah kemeja putih terbaru DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTOGRAFI CHUCK REYES PENGARAH GAYA CHIA WEI CHOONG
Kasmir jumper dan celana joggings, keduanya Hermès HALAMAN SEBELAH Wol jumper, Louis Vuitton; celana panjang kasmir, Ermenegildo Zegna
Kasmir jumper, Bottega Veneta; celana panjang wol, Fendi; sneakers kulit, Bally HALAMAN SEBELAH Wol jumper dan bulu, Fendi; jeans katun, Dolce&Gabbana
Kasmir jumper dan celana panjang wool, keduanya Bally HALAMAN SEBELAH Wol jumper dan celana panjang wol, keduanya Gucci Perawatan: Grego using NARS colours and L’Oréal Professionnel Tecni.ART Asisten Fashion: Asri Jasman Asisten fotografer: Mun Kong Model: Jan B / AVE
Formal Exterior Istirahat lah dari rutinitas dan energi ansemble Anda
PENULIS DARREN HO + ADHI TRIPUTRA PENGARAH GAYA CHUA CHIN CHIN / ARM COLLECTIVE FOTO SIMON SIM
SANGAT SULIT menemukan fashion designer. Untuk semua model yang mereka buat, sebagian besar dari mereka masih tetap berpegang pada pola yang konsisten. Ada yang mengatakan bahwa itu karena mereka tidak ingin repot. Yang lain melihatnya sebagai seragam, model yang dapat memberikan ciri dari yang mereka kerjakan. Tergantung bagaimana kita untuk mengikuti model yang seperti apa. Terlepas dari itu semua, Giorgio Armani sedang menonjolkan kaus putih dan celana hitamnya, atau Dolce and Gabbana dengan kemeja putih, semua itu menjadi pilihan yang aman untuk kita mengikuti gaya berbusana tersebut. Tapi sementara itu cukup baik dikenakan untuk bekerja, beberapa kreativitas bisa jadi bonus tambahan buat kita? Remus Yap Muse Inc dan Swagger, butik dan brand pakaian pria yang terletak di Ann Siang Road, menunjukkan bagaimana untuk tampil lebih baik seperti pebisnis di keramaian dengan model sederhana, tanpa harus bersusah payah. Pertamakali melihatnya, orang lebih suka dengan gaya klasik: biru linen cocok untuk cuaca hangat di Jakarta, kemeja putih polos dan dasi dan sepatu brogued hitam. Namun, campuran pola dan cetakan yang ia gunakan menambahkan sentuhan kreatif. Kali ini, dia memilih untuk menggunakan model dasi motif kotak dan sapu tangan persegi di saku. Selain itu, tema tunggal yang konsisten berjalan di seluruh aksesoris nya, sampai ke kancing pada jaketnya: nada biru. Sebuah dasi kotak-kotak merah-biru sejajar dengan persegi saku bunga, dengan latar belakang setelan biru juga menambah rasa ke ansambel. Itu tidak selalu harus berwarna, cetakan atau pola juga tidak harus sesuai. Anda hanya dapat bermain dengan tekstur atau bahan untuk memberikan sebuah cerita dalam tampilan Anda yang mudah untuk dihargai.
70 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
SUMMER VIBES Warna-warna cerah bukan sekedar mencuri perhatian, melainkan memberikan energi dalam gaya Anda dan ekstensi Anda. Menggabungkan warna yang kuat dengan warna sejuk menciptakan kontras, seperti yang di tampilkan Remus pada pakaian ini.
Suit, shirt and tie, Tommy Hilfiger; pocket square and oxfords, both H&M
DRESS CODE
DOES IT WORK?
Blazer, celana, kemeja bergaris dan oxfords, hitam semua H&M
Mengapa cetakan bekerja dan mengapa tidak? Ada aturan yang keras dalam hal ini. Mencampur cetakan vintage dengan yang lebih soft dapat menginspirasi dan memberikan sikap menyenangkan dan juga aneh. Hindari cetakan dengan ukuran yang sama. Mengenakan kemeja polka dotted dan dasi, bisa terlihat aneh, tetapi jika ukuran bulatnya tidak sama, itu menciptakan kedalaman. Umumnya, satu cetakkan pop menonjol atau pola dapat menyimpan sisa ansambel halus.
Dibantu oleh: Grace Lua Rambut dan penataan: John Lee menggunakan Kiehl
Trik lainnya adalah dengan menggunakan aksesoris Anda dan menggunakannya dengan gaya yang berbeda. Dari pada ada empat di tangan pertimbangkan setengah Windsor atau Windsor penuh. Longgarkan dasi Anda untuk mendapatkan semua yang Anda butuhkan untuk menyesuaikan suasana. Di saku, laki-laki sering memakai sapu tangan yang rapi dan dengan dasi yang cocok. Coba ambil baian trngahnya dan membukanya ke dalam saku jaket Anda. Tampilan sedikit bedraggled memberikan sentuhan keaslian keren dan kreatif. Jika izin lingkungan kantor, kami sarankan di atas dasi dan meninggalkan kancing atas tidak dikenakan. Dan jika dada Anda seperti Tom Ford dan bangga untuk dipamerkan, dua kancing juga diperbolehkan. Masih ada beberapa aturan dasar ketika menggunakan pola campuran. Jangan mencampur warna yang berbenturan, dan tidak memakai pola yang menentang: misalnya, garis vertikal dengan horizontal. Jika tidak, cukup banyak daerah yang memungkinkan Anda breksperimen, sampai Anda puas dengan hasilnya.
SHIRT TOMMY HILFIGER
TIE H&M LIBERTY ART
BELT TOMMY HILFIGER
ONE-STRAPPING IT Monkstrap dalam beberapa tahun terakhir telah berbicara banyak tentang industri fashion. Setengah sepatunya setengah oxford, itu meliputi ruang antara usaha formal dan kasual pintar, membuatnya menjadi sepatu yang cocok untuk banyak kesempatan, apakah Anda berpakaian naik atau turun. Tapi monkstrap tunggal telah tergelincir, sementara pengikat dobel yang semakin menarik perhatian.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 71
PHOTO SIMON SIM STYLING CHIA WEI CHOONG ASSISTED BY ASRI JASMAN
((INSPIRATION))
Masuk ke musim gugur, Anda dapat bertaruh perubahan cuaca akan membuat basah dan dingin. Seorang pembom zipup menjelaskan tentang melakukan trik ketika Anda di luar negeri, dan itu sempurna untuk menjaga wanita yang hangat di mal kami, restoran atau bioskop yang ditetapkan untuk suhu dingin. Reversible shearling gilet oleh Louis Vuitton
92
GAL GADOT Gal Gadot bercerita seputar perjalanannya mulai dari awal sampai bermain dalam film Fast and Furios yang membuatnya semakin terkenal
EXPOSÉ A WAY WITH WORDS
KELLAN LUTZ / KENYA RIDERS / INDONESIAN RACERS
Sweater and jeans, Burberry
74 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
KELLAN LUTZ
The Young Gun
DIA KEMBALI MENGGEBRAK DENGAN DUA FILM ACTION, MENDAPATKAN BEBERAPA LUKA BARU SETELAH SYUTING DAN BERTEMAN DENGAN SYLVESTER STALLONE. BISA DIBILANG, INI MENJADI TAHUN YANG SANGAT BAIK UNTUK SEORANG KELLAN LUTZ PENULIS XU CI’EN DIADAPTASI RIGA RAMADHAN PENGARAH GAYA ERIN McSHERRY ASSISTED BY STACEY KALCHMAN FOTO BLEACHER+EVERARD FOR UNALI ARTISTS
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 75
KELLAN LUTZ
K
ellan Lutz membutuhkan waktu untuk liburan. Setelah 2 tahun melakukan proyek back-to-back dan mempromosikan film untuk The Legend of Hercules dan The Expendables 3, dia akhirnya mempunyai waktu sesaat untuk beristirahat. “Saya berada di Bulgaria selama 7 bulan. Setelah itu, saya langsung mempersiapkan Expendables 3. Saya suka bahwa saya pergi keluar negeri, namun setelah semua film besar saya selesai, melakukan trip perjalanan adalah hal yang saya inginkan,” ujar Kellan. Berbicara kepada August Man dari rumahnya di Negara bagian Arizona – ia berada disana untuk mendukung Arizona Cardinals dalam sebuah pertandingan – Lutz, 29, terdengar amat santai. Memang seharusnya begitu. 6 tahun terakhir telah menjadi perjalanan panjang yang cukup melelahkan untuk dirinya setelah dia mendapat peran utama dalam TV seri Generation Kill (2008). Pada tahun yang sama, dia bermain sebagai Emmett Cullen di Twilight, film mengenai vampire yang membuat ia dan rekan-rekan lainnya yang bermain dalam film tersebut mempunyai banyak penggemar wanita. Dalam lima tahun saat syuting film Twilight dan sekuelnya, ia berhasil menyelesaikan beberapa proyek lainnya, terutama Immortals (2011) dimana ia berubah menjadi dewa Yunani Poseidon, bersama dengan Henry Cavill. Tahun ini tubuhnya dipahat menjadi tempat mistis dalam The Legend of Hercules dan mendapat peran utama. Dan dengan filln terbarunya The Expendables 3, di mana ia berperan sebagai tentara bayaran bersama artis papan atas sekelas Sylvester Stallone, Mel Gibson dan Wesley Snipes, dengan cepat membuka jalan bagi dirinya untuk menjadi artis besar berikutnya. Dengan semua senjata dan berbagai perkelahian antarbintang, akan menjadi sangat mudah untuk menjadikan Lutz sebagai mesin dengan otot ketimbang otak. Namun, pembuatan film hanyalah salah satu aspek dalam hidupnya. Di luar dunia film, dia adalah seorang aktivis binatang, termasuk PETA. Dia juga merilis desain fashion sendiri melalui merk Abbot + Main, yang terinspirasi dari distrik Abbot Kinney di Venice, California, tempat dimana ia tinggal. “Saya selalu memiliki minat di bidang mode. Sewaktu saya memulai karir modeling di usia 14 tahun, saya sudah pernah bekerja dengan beberapa brand, stylist dan fotografer yang hebat”, jelas Kellan. Fakta lain yang jarang diketahui: Lutz memiliki empat paten yang sudah didaftarkan atas namanya sendiri. Pada film berikutnya, The Experimenter yang disutradarai oleh Michael Almereyda,
76 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
bercerita mengenai psikolog sosial Stanley Milgram yang terkenal lewat eksperimennya. Di mana banyak orang percaya bahwa mereka berhadapan dengan sengatan listrik dengan orang asing di ruangan lain, dengan hasil yang mengerikan. Dia pun bercerita tentang persahabatannya dengan Stallone, bagaimana ia tetap berjuang agar fit dan ambisi besarnya di masa depan.
Bagaimana rasanya bekerja dengan banyak legenda di The Expendables 3? Itu adalah hal yang luar biasa. Saya biasa berpura-pura menjadi mereka saat bermain di pertanian di mana saya dibesarkan, sehingga saat melihat mereka dalam kehidupan nyata memang sungguh luar biasa. Semua orang begitu mudah untuk bekerja sama. Mereka juga bersenang-senang, jadi tidak terasa seperti sedang bekerja. Semua orang bekerja dengan serius dan Sly mempekerjakan yang terbaik dari yang terbaik untuk masing-masing peran. Dia memberikan kebebasan kepada aktor lainnya untuk menjadi yang mereka mau. Dia yang menciptakan rancangan tapi dia menginginkan aktornya untuk memberikan karakter.
Siapa yang sangat klik dengan Anda di tempat syuting?
kaos, Burberry Prorsum di samping: sweater, Burberry London
Saya klik dengan semua orang, namun terasa lebih dengan Sly. Dia benar-benar membawa saya dalam asuhannya. Putrinya sangat menakjubkan, dengan mereka berdua yang menjadi fans Twilight sangat membantu saya mendapatkan peran ini (sambil tertawa). Sly telah membantu saya untuk membukakan banyak pintu. Dia selalu jujur dan memberi saya nasihat yang bagus kapanpun saya bertanya. Bahkan ketika saya tidak bertanya, saya selalu berada disana untuk mendengar dan belajar. Saya benar-benar ingin memiliki karir seperti mereka.
Saran seperti apa yang Sly berikan untukmu? Hal yang paling penting yang dia katakan padaku adalah, “Jangan terlalu serius terhadap diri sendiri”. Pada akhirnya kita hanya berpurapura, hadi nikmatilah prosesnya karena ia pergi begitu cepat. Kau akan memenangkan beberapa dan kehilangan beberapa. Dan ketika orang-orang menertawai anda, itu tandanya mereka mengolok-olok anda. Anda tidak bisa membiarkan opini seseorang mempengaruhi cara melihat diri Anda.
Berbicara mengenai opini orang-orang, apakah Anda sering melihat diri Anda di Google secara teratur? Tidak. Saya pernah menggunakannya sekali saat film Twilight pertama kali keluar. Saya
KELLAN LUTZ
MARILAH JUJUR SESAAT, ORANG-ORANG TIDAK PINDAH KE LOS ANGELES UNTUK MENDAPATKAN TEMAN. MEREKA PINDAH KE SANA UNTUK MENGEJAR MIMPI. DAN UNTUK MELAKUKANNYA, TERKADANG ANDA HARUS BERSIKAP EGOIS
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 77
78 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
KELLAN LUTZ
bahkan tidak tahu apa itu Google Alerts dan arti Googling diri sendiri, sampai suatu ketika beberapa peran wanita menunjukkan padaku bagaimana caranya. Tapi ketika Anda melakukannya sekali, nantinya akan menjadi ketagihan. Untungnya buat saya, banyak fans yang berpikiran peran saya sangat baik. Namun beberapa fans tidak berpikiran untuk salah satu peran wanita yang ada merupakan pilihan yang tepat dan satu komentar buruk mampu menghancurkan 100 komentar yang baik. Saya melihat dampaknya pada mereka. Jadi, tidak ada hasil baik yang datang dari situ.
Anda sudah berada di banyak film yang menuntut fisik seperti Immortals dan The Legend of Hercules. Bagaimana bila dibandingkan dengan The Expendables 3? Untuk Immortals dan Hercules, saya harus bertelanjang dada, jadi saya harus melatih tubuh dan diet ketat guna mendapatkan bentuk tubuh yang sempurna. Untuk Expendables 3, saya mengikuti pelatihan senjata selama dua minggu. Saya juga mempunyai pengalaman yang lebih banyak dari orang-orang lain seperti Victor Otiz dan Ronda Rousey, jadi sungguh menyenangkan melakukannya bersama dengan mereka. Peran saya disini mengendarai sepeda motor dan saya mendapatkan kesempatan untuk latihan dengan sepeda, BMX dan motorcross, tetapi untuk mempersiapkan adegan melompat dalam film butuh banyak persiapan dan koreografi, yang mana belum pernah saya lakukan sebelumnya. Kami selalu melakukan apa saja yang diperlukan, mempersiapkan segalanya dengan bijaksana.
Saya pernah membaca bahwa Anda melakukan banyak aksi sendiri tanpa stuntman. Betul! Saya sering melakukannya. (sambil tertawa)
Dan studio film santai dengan hal itu? Mereka tahu bahwa saya pria yang tangguh dan Anda dapat menaruh kepercayaan anda pada koordinator akrobat. Saya berlatih dengan stuntman saya dan melakukan banyak persiapan untuk melompat. Dimulai dengan ketinggian yang setara dengan empat lantai dan kemudian lima lantai, hingga delapan lantai. Semua yang harus saya lakukan untuk menjaga sepeda tetap lurus dan kemudian melompatinya.
jaket, jins dan sepatu, semua Burberry
Banyak adegan berbahaya di dalam film yang
SAYA MERUPAKAN PRIA YANG SENANG DENGAN RESIKO YANG BESAR DAN “MENAKUTKAN” BAGI SAYA ADALAH KATA YANG MENYENANGKAN. dihasilkan dengan komputer, bagaimana menurut anda tentang hal itu? Lebih baik untuk melakukan adegan yang nyata ketimbang melalui komputer CGI, karena nanti terlihat palsu. Bila Anda mencoba untuk mengkomputerisasi apa yang tubuh akan lakukan dan bagaimana sepeda akan bergerak, itu tidak datang dari sesuatu yang nyata. Tentu saja, untuk melakukannya secara nyata akan menakutkan, tapi itu merupakan cara yang terbaik. Saya merupakan pria yang senang dengan resiko yang besar dan “menakutkan” bagi saya adalah kata yang menyenangkan. Saya menyukai rasa takut. Dibutuhkan amat banyak perasaan itu untuk memacu adrenalin saya. Melakukan adegan berbahaya pasti menjadi salah satu momen paling membanggakan untuk saya.
Wow, hal itu terdengar sangat menyenangkan. Selalu menyenangkan melakukan adegan berbahaya dan itulah sebabnya mengapa saya suka film action. Anda sedang melakukan sesuatu yang menyenangkan, Anda belajar teknik baru dan Anda terluka. Saya tidak memiliki tato, jadi saya benar-benar mencintai goresan, memar atau bekas luka pada tubuh saya, yang kemudian saya bisa katakana dengan bangga, “Ya, luka itu saya dapatkan dari film itu”.
Apakah Anda juga memacu adrenalin diluar tempat syuting? Pastinya. Saya sudah terjun payung dua kali sekarang. Saya sudah pernah melakukan flying fox dengan gaya sedang bungee jumping dan berayun-ayun di jurang. Saya juga menyukai hang gliding. Baru-baru ini saya mencoba motorised hang gliding, dan ternyata sangat menyenangkan. Saya juga mencoba scuba diving dan itu adalah salah satu hal yang paling menakutkan yang telah saya lakukan.
Bagaimana bisa scuba diving menjadi begitu menakutkan?
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 79
KELLAN LUTZ
Ketika saya pertama kali untuk scuba diving, saya melakukan deep diving di Mozambik dengan teman-teman saya dari Generation Kill. Kami berlomba menyelam ke bawah, sesuatu yang seharusnya tidak Anda lakukan, tapi kami semua merasa macho dan berusaha untuk menjadi yang pertama untuk sampai di sana. Ketika sampai ke bawah, saya mulai panik, karena saya tidak bisa mendapatkan cukup udara. Jantung dan paru-paru saya memompa terlalu keras. Kami juga memiliki satu orang yang naik terlalu cepat dan kami harus mendorong dia turun, karena anda bisa mendapatkan keracunan nitrogen bila seperti itu dan anda bisa mati. Saat itulah saya menyadari, “Ini bukanlah sebuah lelucon”. Anda harus menghormatinya ketika berada di kedalaman seperti itu. Ini bukanlah sesuatu hal untuk main-main.
The Expendables merupakan konsep persaudaraan dan loyalitas. Apakah Anda memiliki sekelompok teman yang seperti itu dalam kehidupan nyata? LA adalah tempat yang sulit untuk membuat suatu hubungan yang mendalam. Marilah jujur sesaat. Orang-orang tidak pindah ke Los Angeles untuk mendapatkan teman. Mereka pindah kesana untuk mengejar mimpi. Dan untuk melakukannya, terkadang anda harus bersikap egois. Seperti itulah industri. Bagi saya, saya memiliki teman baik di SMA yang rela ditembak dengan peluru untuk saya. Dan saya telah bertemu beberapa orang yang hebat di seluruh 10 tahun saya di LA yang akan melakukan hal yang sama, jadi saya merasa diberkati. Sangatlah penting untuk memiliki tim dimana pun anda berada, karena menjalani hidup seorang diri tampaknya menjadi hal yang sia-sia.
Apakah akting selalu menjadi impian Anda? Itu bukanlah mimpi saya dan saya pikir itu salah satu hal-hal yang telah membantu saya. Saya tidak pindah ke LA untuk mengejar apaapa. Saya berada di LA untuk kuliah. Saya memiliki jalur saya sendiri, yaitu pergi ke Chapman University untuk belajar teknik kimia dan bermain sepak bola. Saya melihat itu sebagai sesuatu yang saya inginkan, dibandingkan sesuatu yang harus saya lakukan. Beberapa orang cukup beruntung dan mereka tidak harus menunggu beberapa tahun, sementara beberapa orang membutuhkan waktu bertahun-tahun sebelum mereka mendapatkan pekerjaan pertama mereka. Sangat mudah untuk berkecil hati dan menjadi depresi. Salah satu bagian terbaik nasihat seseorang yang pernah diberikan kepada saya adalah: “Anda harus membuat
80 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
kehidupan di luar industri dan membuat hidup Anda adalah industrinya.”
Kembali ke Twilight, film yang membuat Anda terkenal, apakah orang masih menyebut Anda sebagai Emmett? Ya, mereka masih melakukannya. Saya pernah berada di sebuah bar dan beberapa gadis bertanya, “Apakah anda bermain di Twilight?” Perhatikan bahwa saya tidak berkulit pucat atau memiliki rambut hitam seperti dalam film itu. Jadi saya bertanya, “Karakter yang mana?” Dan mereka seperti, “Emmett.” Lalu saya bertanya, “Siapa nama saya?” Dan mereka mengatakan, “Kevin?” (sambil tertawa) saya mendapatkan pertanyaan Twilight dari gadisgadis dan Hercules dari para pria.
Apa yang Anda pikirkan tentang daya tarik Emmett dibandingkan saudaranya Edward (diperankan oleh Robert Pattinson)? Jika ada sebuah buku tentang Emmett, orang akan jatuh cinta padanya sebanyak Edward. Karakteristik tentang Emmett adalah dia sangat protektif dan peduli. Ada dikotomi di mana ia mencintai kehidupan, dia adalah boneka beruang yang disukai banyak orang. Setiap kali dia harus berjuang untuk keluarganya atau untuk apa yang dianggap benar, ia tidak ragu-ragu.
Apakah anda masih dekat dengan para pemain? Film seperti itu, itu seperti sebuah kelompok di SMA. Kami memiliki musisi, atlet, cheerleader dan itu bagus untuk mengalami pengalaman Twilight dengan masing-masing dan satu persatu dari mereka. Saya masih mengobrol dengan orang-orang yang bekerja paling banyak dengan saya seperti keluarga Cullen di film ini. Kristen [Stewart] adalah pribadi yang hebat, tapi saya jarang kumpul dengannya. Dia sedang banyak pekerjaan. Rob [Pattinson] dan saya berkumpul cukup sering dan Ashley [Greene] adalah teman terbaik saya dan akan kumpul bersama ketika di acara ulang tahun dan saat sedang barbeque. Jackson [Rathbone] adalah pria yang sudah memiliki keluarga sekarang dan akan sulit untuk melihatnya. Sedangkan Nikki [Reed], saya bertemu dengannya sepanjang waktu.
Anda adalah inspirasi bagi banyak orang. apa saran yang Anda miliki untuk orang-orang yang ingin menjadi bugar seperti Anda? Banyak orang berpikir itu hanya olahraga di gym, yang benar adalah bahwa itu seperti sebuah mesin mobil. Anda perlu bahan bakar. Sebuah mobil tidak akan berjalan jika tidak memiliki bahan bakar yang tepat di dalamnya.
SAYA MENYUKAI RASA TAKUT. DIBUTUHKAN AMAT BANYAK PERASAAN ITU UNTUK MEMACU ADRENALIN SAYA Ini lebih penting bahwa Anda memperhatikan apa yang Anda makan untuk tubuh, lebih dari latihan. Makan dengan protein yang baik, sayuran yang baik dan makanan sehat, dan akan membantu dengan membentuk massa otot. Anda harus menemukan suatu kegiatan yang anda gemari, karena setiap orang beda. Saya pribadi tidak suka lari, karena saya menjadi bosan. Berenang... Saya baru saja membeli MP3 player yang tahan air dan saya bisa berenang berjam-jam sambil mendengarkan musik. Itu menyenangkan.
Beritahu kami tentang The Experimenter, film terbaru anda yang akan keluar tahun depan. Mereka membuat film berjudul The 10th Level pada tahun 70-an, yang dibintangi William Shatner. Film itu sangat kontroversial. The Experimenter ini tentang pembuatan The 10th Level. Saya bermain sebagai William Shatner yang menjadi profesor berdasarkan Stanley Milgram. Ini adalah cerita yang sama pada dasarnya tentang studi Stanley Milgram, terutama tentang bagaimana orang akan melakukan sesuatu hanya karena pihak yang berwenang
Apakah Anda berencana untuk mengeksplorasi berbagai jenis peran di masa depan?
Tidak. Anda tidak bisa menjadi yang terbaik di segala bidang. Dan itulah salah satu nasihat terbaik yang Sly berikan kepada saya. Dia berkata: “Cari tahu kekuatan anda ada dimana dan jadilah yang terbaik di area tersebut”. Dan saya percaya akan hal itu. Maksudnya adalah, jika Michael Jordan mencoba untuk bermain di setiap olahraga, ia tidak akan menjadi pemain basket paling terkenal di dunia. Saya suka film aksi dan sudah dilatih dalam seni bela diri campuran dan aksi yang berbeda. Saya berharap bahwa seluruh karier saya mayoritas ada di film action. Saya masih ingin menantang diri saya sendiri untuk membuat film independen seperti The Experimenter dan saya juga sudah melakukan film komedi dan drama. Namun diatas segalanya, saya lebih suka dikenal melalui film aksi.
Sweater dan jins, Burberry London
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 81
ONE MAN’S AFRICAN DREAM ADA SESUATU YANG LAIN DALAM PROJEK KENYA RIDERS. SESUATU YANG MULIA!
PENULIS HANNAH CHOO + ADHI TRIPUTRA FOTO NICHOLAS LEONG
KENYAN RIDERS
KENYAN RIDERS
ria yang duduk di belakang saya , mengenakan kaus biru tua dan celana khaki. Saya juga melihat logo Hang Ten di dadanya yang berbentuk kaki kecil. Pakaian khas remaja tahun ‘90-an yang muncul jauh sebelum sandang terjangkau seperti H&M menemukan jalannya. Sepatunya berselimut debu, dengan tas crumpler yang bagian bawahnya membengkok. Jelas, fashion bukanlah prioritasnya. Tapi di balik bagian luarnya yang berantakan, Nicholas Leong, 46, adalah seorang pria yang memiliki semangat dan antusias yang besar. Di Singapura, Leong menjadi sapaan akrabnya di rumah. Besar di Kenya Rift Valley, Iten, sebuah kota kecil dan berantakan, seperti negara-negara dunia ketiga lainnya. Matatus, atau bis kecil, bersuara di jalanan siang dan malam, memancing banyak orang untuk membawa penumpang sebanyak mungkin. Keledai dan sepeda berbaur di perbukitan dengan jarak yang panjang membawa karung besar dengan arang dan logam. Semua ini merupakan sarana transportasi bagi 4000 penduduk kota kecil yang jalannya berlumpur dan terdapat banyak gubuk sederhana. Ladang masih dibajak dengan tangan dan jalanan penuh debu. Berjalan di sekitar Iten, Anda akan menyaksikan beberapa orang melakukan sesuatu yang berbeda dengan yang lainnya. Setelah menyemir sepatu dan menjadi ojek sepeda, mereka juga bergabung bersama tim
P
84 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Riders Kenya, sebuah proyek yang diprakarsai oleh Leong, dengan tujuan mencari pemenang kulit hitam pertama dari Tour de France, ajang paling bergengsi dan tertua dalam sejarah bersepeda.
HOW IT BEGAN
Leong merupakan fotografer komersial sebelum berangkat ke Kenya. Dia merasa nyaman tinggal di sebuah rumah di Katong sampai pada akhirnya dia mendapatkan pencerahan tentang hidup. Saat ini usianya sekitar 30-an. “Anda tahu, apa yang terjadi di usia 20? Anda mulai bekerja dan ingin memiliki sebuah flat, mobil dan gaya hidup tertentu. Tapi ketika ada di usia 30-an, Anda akan bertanya-tanya untuk apa itu semua. Anda mulai merasakan kematian, jumlah umur yang tersisa,” ia berkata, sambil menenggak jus kesehatan. “ Tidak ada dalam sejarah hidup saya, saya tidak melakukan apa yang saya ingin lakukan.
Saya akan merasa melakukan sesuatu ketika saya benar-benar bisa berkata, WOW, saya melakukan sesuatu.” Belum pernah ada tim Afrika berkulit hitam di Tour de France, setelah mengikuti berbagai perlombaan selama hidupnya, ia bertekad untuk mengubah itu semua. Irv Blitzer dari film olahraga Cool Running tahun 1993 percaya bahwa pelari Jamaika akan memperoleh kemenangan pada olahraga bobsledders. Demikian pula Leong yang mempunyai keyakinan kalau pelari Kenya dapat bersaing di cabang bersepeda. “Saya melihat semua orang Kenya berlari, saya juga melihat daya tahan mereka benarbenar luar biasa. Jika ada seseorang yang memberikan mereka sepeda, mereka akan menjadi pengendara sepeda yang sebenarnya. Itu adalah ide yang brilian,” ungkapnya sambil termenung. Iten telah lama menghasilkan para legenda balap lari, seperti peraih dua medali emas Olimpiade, Kipchoge Keino, dan juara dunia Olimpiade 800m baru-baru ini, David Rudisha. “Jika saya adalah orang Afrika, saya akan sangat bangga dengan tempat ini. Ini adalah bentuk pernyataan kami kepada dunia. Tapi, perlu Anda ketahui, hal ini tidak cukup untuk di utarakan.”
IT GET OFFICIAL
Ternyata di sebuah tempat yang fokus terhadap olahraga lari, tidak banyak orang yang ingin menjual sepatu. Itu membuat Leong berfikir, sebelum ia menemukan Zakayo Nderi, seorang penyemir sepatu pinggir jalan, di kota Eldoret. “Saya mengamatinya berbicara bersamanya, mendengarkan ceritanya dan saya percaya dia bisa melakukannya,” ungkapnya. Ia membawa Nderi untuk bersaing di l’Alpe d’Huez, setelah selesai Tour de France sejak tahun 1976. Nderi menyelesaikan perlomba dalam waktu yang mengesankan, 42 menit dan 10 detik, dan menjadi waktu tercepat ketiga. “Karena itu, seseorang akan berpikir, mungkin ini adalah ide bagus,” kata Leong. Saat itulah pasangannya / investor datang dan kemudian proyek pun berjalan. Dengan bantuan dari Matthieu dan Marie-Anne Vermersch, Riders Kenya secara resmi didirikan di Singapura. Tepatnya pada tahun 2009, dan saat ini, timnya adalah keluarga pengendara sepeda, pelatih, koki dan konsultan. Tidak diragukan lagi, Kenya akan mendapatkan hak mereka untuk diperhatikan. Sejak prestasi Nderi ini di l’Alpe d’Huez, tim juga telah membuktikan prestasinya di banyak kejuaraan lainnya, seperti Haute Route 2012, dimana tantangan untuk dirinya sebagai ras
KENYAN RIDERS SEARAH JARUM JAM DARI KIRI Sebuah gambar momen Nick dan para pembalap; Anak-anak Afrika berdiri menonton perlombaan; Simon Blake, pelatih bersepeda, dan 12 anggota tim; pembalap melepas dahaga dalam cuaca kering setelah perlombaan.
minoritas terberat dan tertinggi di dunia. Pesepeda Kenya berada di urutan kedua dari 70 tim. Jika tidak menang, itu akan berpotensi serius. Dengan kerja keras akan ada hasil yang memuaskan. Setiap pengendara sepeda dibayar $ 220 hingga $ 380 per bulan, jauh lebih tinggi dari pendapatan rata-rata nasional mereka. Ini adalah upah yang layak, dan semua biaya seperti makanan, tempat tinggal dan peralatan sudah diurus. Di luar proyek ini keluarga tim akan di nafkahi, tapi Leong percaya hal itu dapat memberi mereka sesuatu untuk diperjuangkan. Ini menyediakan beberapa cahaya di ujung terowongan. Seperti meletakkan perjamuan, beberapa orang mendapatkannya, dan beberapa orang tidak.
ADDRESSING THE MORAL CODE
Leong merasa sangat bangga dengan apa yang dia lakukan. “Sementara saya masih hidup di bumi ini, saya harus memanfaatkan waktu saya dengan hal yang baik,” katanya. Dari sudut pandang yang lebih luas, Leong berpikir setiap orang harus mendapatkan kesempatan pada setiap olahraga besar. Orang-orang Kenya ini layak. Dari sudut pandang orang Afrika, itu memberi mereka penghidupan. Ini bukan amal. Mereka bekerja
untuk mendapatkan apa yang harus mereka dapat. Ini merupakan perbuatan mulia dari sebuah kepedulian. saya ingin tahu apakah ada yang lebih dari Kenya, menemukan pengendara sepeda, dan menginvestasikan waktu dan sumber daya untuk keuntungan mereka. Apa untungnya bagi Leong? Apakah itu mampu membuat dia lebih menghargai hidupnya di Singapura? Apakah itu sesuatu untuk meringankan hati nuraninya? Setelah semua itu, kita juga harus mengetahui seperti apa negara-negara miskin yang bukan menjadi tujuan perjalanan kita, agar kita dapat menyadari betapa beruntungnya kita. “Saya pikir orang di negara-negara miskin dapat memberikan pembelajaran kepada orang kaya,” ia merenung. “Kami telah pergi ke Kenya dan menemukan sekelompok pemudayang luar biasa. Kami sedang berusaha untuk membuat sebuah tim yang terdiri dari mereka, sebuah tim balap profesional. Karena di dalam hati ini terdapat keyakian bahwa kita sebagai seorang pria harus bermartabat, mereka harus cukup kuat menghadapi pasar bebas. The East Africans adalah atlet terbaik di dunia ini. Mereka selalu memenangkan maraton di kejuaraan tingkat dunia, dan tidak ada se sen pun mereka meminta. Ini adalah martabat.” Saya tidak bermasalah dengan orang
TIDAK ADA ORANG KAYA DI NEGARA MISKIN YANG MEMBERIKAN PEMBELAJARAN. KEYAKINAN KAMI PRIA HARUSLAH HIDUP BERMARTABAT
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 85
KENYAN RIDERS SEARAH JARUM JAM DARI KIRI John Njoroge, pria dari tim terkuat sampai saat ini; seorang anak Afrika menatap sepeda diparkir; bagaimana rasanya menonton perlombaan dari dalam.
The Milk Deliveryman “Nama saya John Njoroge. Saya 30 tahun, dan yang termuda dalam keluarga dari tujuh orang bersaudara dan dua saudara perempuan. Saya meninggalkan sekolah lebih awal dan mulai membantu ayah saya di peternakan, Setiap pagi, saya bangun jam lima, langsung ke Koperasi Kenya Creameries untuk mengirim 50 liter susu. Itu adalah perjuangan, tapi saya sudah terbiasa untuk itu. Tidak seperti orang lain, saya bersepeda tidak hanya karena kebutuhan, tapi kesenangan. Sebelumnya, itu adalah mata pencarian saya. Sekarang, itu adalah masa depan saya. Dengan Riders Kenya, saya telah belajar banyak. Ini memberi saya kesempatan untuk balapan di Australia dan Eropa. Bersepeda tidak mudah seperti kelihatnnya. Anda harus nyaman untuk bergerak dalam kelompok, Anda harus stabil, dan Anda harus tahu bagaimana sudut baik. Saya belajar ini sekarang. Saya melihat pengendara sepeda terbesar (Cadel Evans adalah inspirasi saya), Jika saya bekerja keras, tetap fokus dan lapar untuk sukses, tidak akan ada masalah. Bahkan ketika rasa sakit datang, aku terus berjalan, karena saya tahu saya ingin menang. “
yang mau melakukan perbuatan baik untuk kepentingan orang lain, karena saya tahun kita tidak bisa selalu membantu. Tapi apa yang menjadi tujuan seseorang yang melakukan pekerjaan sukarela? untuk menunjukkan kepada dunia? Apakah itu egois? Sulit untuk berpikir bahwa kita dapat membuat hal yang berbeda, kita salalu berpikir bahwa kita diberdayakan untuk membuat sesuatu, sambil mempertahankan rasa kesadaran diri dan kerendahan hati. Buku-buku yang sedang kita baca masih belum dapat menjadi kunci untuk mengungkap kemiskinan secara sistemik. Leong tertawa. “Saya umumnya memiliki sejumlah besar kekaguman dan selalu rendah hati karena kepentingan orang lain. Kebaikan ada di mana-mana di dunia ini, namun tidak ada cukup dari itu. Saya pernah bertemu orang yang telah membuat pengorbanan pribadi yang besar untuk orang lain. Bagi mereka, saya merasa rendahan hati dan kagum.” “Saya hanya bisa jujur pada diri saya sendiri, tidak menghakimi orang lain atau memotivasi mereka. Bayangkan kunjungan lapangan yang diselenggarakan oleh sekolah orang kaya di negara perekonomiannya
86 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
berkembang. Mungkin dari 30 anak-anak yang pergi, 25 dari mereka adalah posers. Tapi lima dari mereka mungkin memutuskan untuk melakukan sesuatu yang berharga yang nyata. Ini mungkin tampak sia-sia, tapi apa solusinya?” “Tidak ada jawaban yang ajaib untuk permasalahan kondisi manusia. Kita semua tersandung bersama. Proyek kami bukanlah jawaban alegoris, tetapi dapat menjadi solusi untuk menekan masalah. Investasi dalam potensi manusia dan berusaha untuk membuatnya layak secara ekonomi.” Leong merasa bahwa selama ada manusia, tidak ada jawaban yang dapat menjawab semua, hanya masing-masing orang. Saya bertanya apakah dia berjuang dengan masalah seperti ini, dan dia mengangguk, “saya lakukan, tapi kurang dan kurang. Saya di sini untuk melakukan pekerjaan. Sekitar saya adalah potensi manusia mentah dan saya harus memanfaatkan sumber daya untuk mengidentifikasi, bawa ke titik di mana mereka dapat mengubah hidup mereka. Kita bisa kewalahan oleh situasi bahkan ketika kita ingin melakukan perubahan. Sangat mudah
untuk menjadi lumpuh dalam kelambanan sementara kita mencoba untuk mencari tahu program studi yang sebenarnya. Jadi saya mencoba untuk menjaga proyek ini berjalan. “
LET’S BE FAIR
Dengan cara yang sederhana, proyek Riders Kenya bertujuan untuk membuat dunia lebih adil. Hal ini juga menegaskan bahwa olahraga dapat mengatasi kesenjangan sosial. “Ini satusatunya hal yang tidak diperdebakan. Obama tidak pernah bisa membuat orang untuk setuju dengan dia, tapi di lapangan bermain, semua orang menerima aturan dan bergaul, “Leong mencontohkan. Hidup ini cukup gila, jadi kita alihkan ke olahraga, di mana segala sesuatunya transparan. Inilah sebabnya mengapa doping menjadi pilihan. Sementara ada banyak dewa maraton yang bisa menyelesaikan 42km dalam dua jam dan 10 menit saja, Anda akan menemukan bahwa banyak warga Kenya bisa menyelesaikan dua kilometer di depan, dan banyak dari mereka menang dengan bersih. “Mungkin, bahkan di saat-saat tersulit kita, dan saat-saat putus asa. Kita masih bisa
KENYAN RIDERS
KAMI MASIH BISA BERMIMPI, ADA HAL YANG MASIH BISA DICAPAI, KAMI SADAR, PRIA KOMPETEN, DAN KITA MUNGKIN PERLU DISADARKAN
bermimpi, bahwa hal-hal yang masih dapat dicapai, tidak peduli sedang mengalami frustasi. Kami adalah orang-orang waras dan kompeten, dan kita harus menyadari bahwa hal-hal ini mungkin terjadi. “
A PRIDE-SWALLOWING SIEGE
Jika Anda ingat Film Jerry Maguire pada tahun 1996, Tom Cruise berperan sebagai agen olahraga yang memutuskan untuk mendapatkan hukuman etika dan dipecat karena itu. Semua klien, tapi satu berhenti, sebuah hal yang sulit bagi seluruh Arizona Cardinals namun menyenangkan bagi sebagian orang. Setelah itu, banyak kritik keras yang langsung berdatangan satu sama lain, Maguire kehilangan itu. “Aku ada di posisi di mana aku adalah Jerry Maguire dari proyek ini,” kata Leong sambil tertawa kecil. “Aku harus pergi keluar, bertemu orang-orang, dan menjual ide. Ada hari-hari ketika Anda bekerja sangat keras dan bertemu sponsor potensial yang tidak membeli visi. Dia akan mengatakan, ya, Anda bisnis dan semua itu, tapi bisnis tidak hidup di mimpi.“
Proyek ini perlu dikaitkan dengan hal-hal inspiratif, yang semua itu adalah tentang apa, namun itu tidak cukup meyakinkan untuk beberapa pihak. Tapi Leong tetap tegas. “Tidak apa-apa. Aku benar-benar menerima semuanya meski kesal. Aku merangkul segala sesuatu tentang proyek ini.” Tidak ada penyesalan? “Tidak ada. Ini masih berlangsung dan kami memiliki banyak harapan. “ Seharusnya ada seseorang yang bisa di percaya di luar sana. Seorang sponsor sepeda. Mereka disponsori oleh Aleoca, sebuah perusahaan sepeda lokal yang didirikan pada tahun 1996 oleh seorang pria yang nyaris tidak menyelesaikan sekolah. Sepedanya dijual di supermarket di mana-mana, bahkan Indonesia dan Brazil. “Jika Anda ingin pergi global, Anda memerlukan sebuah tim, teman. Anda perlu rencana enam tahun,” Leong meyakinkannya. Dia setuju segera.
AN EVENTUAL HOMECOMING
Di posisi ini, para Kenya Riders lebih siap untuk bersaing di Tour de France dan mendaki gunung. Mereka siap untuk
bekerjasama dengan tim perusahaan lain yang percaya pada “produk” baru ini. Ini bukan hanya masalah uang, tapi semangat dan orisinalitas. Sementara uang adalah apa yang mereka butuhkan untuk bertahan hidup, hal-hal lain yang mereka butuhkan adalah waktu dan kesabaran, Leong telah belajar sesuatu saat tinggal di Kenya. Semua hal yang baik membutuhkan waktu. Bahkan Usain Bolt pun meluangkan waktu. Tapi hal-hal ini bisa terjadi. Seperti bagaimana Usain Bolt memilih untuk tinggal di Jamaika untuk melatih, para Kenya Riders akan memilih untuk tinggal di Kenya. Ini mungkin baik untuk mendapatkan eksposur menuju tingkat dunia, tetapi mereka memilih untuk tinggal, karena mereka tidak ingin melupakan dari mana mereka berasal. Akhirnya, mereka akan memiliki momen kejayaan yang pantas mereka terima dengan baik. “Orang-orang akan bangun setiap hari, menyalakan TV mereka, dan melihat sekelompok pengendara sepeda berkulit hitam pergi. Mereka akan bertanya: Siapa orang-orang ini? Apa cerita mereka? Mereka akan ingin membaca tentang mereka dan mengingatkan hal-hal yang mereka janjikan ketika mereka masih muda, yang tidak pernah terpenuhi. Mereka akan belajar bahwa harapan dan impian bisa didapatkan seiring berjalannya waktu. “Itu mimpi.“
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 87
BEHIND THE STEERING
BEHIND THE STEERING
Cerita dibalik kesuksesan pembalap nasional tanah air
C
abang olahraga motorsport mungkin tidak begitu menjadi sorotan di tanah air. Padahal tidak sedikit pembalap Indonesia yang sukses menorehkan prestasi hingga di kejuaraan internasional. Olahraga motorsport sendiri terdiri dari roda dua dan roda empat. Keduanya memiliki cabangnya masing-masing, seperti drifting atau reli pada roda empat, serta roadrace atau motocross pada roda dua. Sebenarnya masih banyak lagi olahraga motorsport yang sudah semakin berkembang di Indonesia. Namun yang menjadi masalah adalah, masih kurangnya sarana dan prasarana
88 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
PENULIS ADHI TRIPUTRA + RIGA RAMADHAN + EDWIN PANGESTU
penunjang untuk olarahraga ini di Indonesia. Beberapa pembalap mengeluhkan dukungan pemerintah, serta masih sedikitnya kejuaraan bergengsi yang diselenggarakan di Indonesia, hal ini membuat para pembalap harus ke luar negri untuk mengikuti kejuaraan dan menambah jam terbang mereka. Masih banyak lagi keluh kesah, susah senang, serta pengalaman menarik para pembalap kita mengenai dunia motorsport di Indonesia. Kali ini August Man berkesempatan mewawancarai tiga pembalap berprestasi yang sering naik ke podium dan mengharumkan nama bangsa di tingkat International.
BEHIND THE STEERING
ALEXANDRA ASMASOEBRATA RACING IN MY BLOOD
MELIHAT PARASNYA yang cantik, Allida Alexandra Nurlutfia tampaknya lebih cocok untuk terjun ke dunia entertainment ataupun modeling ketimbang berkarir menjadi seorang pembalap. Tidak sedikit pembalap wanita yang dapat bertahan untuk berkarir dan berprestasi di bidang yang identik dengan dunia para kaum hawa ini. Wanita yang dikenal dengan nama Alexandra Asmasoebrata ini justru sangat menikmati profesinya. Sejak 2001 sampai dengan 2012, wanita yang akrab disapa Andra ini sudah mengumpulkan kurang lebih 200 trophie dari berbagai kejuaraan, baik nasional maupun international. Sebuah pencapaian yang tidak main-main dan tentunya harus ditekuni dengan serius. Namun meskipun begitu, kecantikan dan latar belakangnya sebagai seorang pembalap pun membuka jalannya untuk tampil di layar kaca sebagai bintang iklan dan brand ambassador dari berbagai produk. Pribadinya sangat menarik, pastinya Anda penasaran dengan Andra dan ingin mengetahui lebih banyak tentangnya. Kami berkesempatan untuk mewawancarai Andra dan menanyakan beberapa hal menarik yang hanya bisa di jawab oleh seorang pembalap wanita seperti Andra.
Andra, kamu itu wanita yang seperti apa sih? Tidak pernah mudah untuk mendeskripsikan diri sendiri, but well I’ll try me best to describe myself. Aku sepenuhnya wanita biasa, selayaknya wanita yang suka tampil cantik, dandan, menghabiskan waktu berjam-jam di salon, suka memasak, dan pakai sepatu high heels. Tapi, Im a totally a different person kalau lagi on the track, I can be mean to people, I dress up boyish, I don’t care about makeup and hair, aku suka banget dengan segala sesuatu yang memicu adrenalin!
atau testing pasti ada hal baru, seperti cuaca yang sangat panas saat di Zhuhai kemarin, membuat performa mobil kurang maksimal, dan ada perubahan tipe ban yang membuat beberapa setting dari mobil berubah.
Sebenarnya siapa orang yang paling berpengaruh dengan karir kamu? Papa dan mama pastinya, papa yang ‘menjerumuskan’ aku di dunia balap ini sejak umur aku 11 tahun, Aku termasuk beruntung punya seorang papa yang luar biasa dan sangat mendukung aku. Mama yang selalu support walaupun mama selayaknya seorang ibu pasti worry kalau anaknya ikut balap.
Apa target kamu untuk karir kamu kedepannya? Saya ingin balap di jenjang yang lebih tinggi lagi, aiming for formula races in Europe, itu lebih menantang dan kompetisinya lebih ketat, saya juga punya misi untuk membangun dunia balap di Indonesia. Sebenarnya kita bisa bersaing dan tidak kalah dengan negara lain, tapi kita kurang sarana, kita harus balapan di luar negri, sedangkan mereka bisa balapan di rumah mereka sendiri.
Apa kamu punya keinginan untuk berkarir dalam bidang yang lain?
Kalau di cari sulitnya sih banyak, nggak akan ada habisnya, tapi aku mencoba untuk melihat hal positif nya saja, try not to whining! Kalau dibandingkan dengan pembalap laki-laki, banyak pembalap laki-laki yang skill-nya lebih hebat dari Aku, mereka sesama laki-laki bersaing untuk mendapatkan sponsor, soalnya banyak sponsor yang membutuhkan sesuatu yang menarik. Aku pembalap wanita, mungkin lebih eye catching.
Apa yang harus seorang pria hadapi ketika harus memiliki pasangan seorang Andra? Haha... harus bisa terima kalau aku punya teman laki-laki yang banyak! Haha... kalau jealousan sama teman-teman balap aku yang laki-laki sih susah ya, sedangakan aku lebih mudah bergaul sama laki-laki karena terbiasa di lingkungan laki-laki.
Apa yang harus seorang pria lakukan untuk menaklukan hati kamu? Mmm... well like I said, aku wanita biasa. Tapi intinya satu, jangan coba-coba menaklukan aku dengan nyetirin aku ngebut! Aku nggak suka disetirin orang yg suka ngebut, ILFEEL banget! Haha...
Mmmm, never crossed my mind, racing is in my blood already.
Apakah sulit untuk menjadi seorang pembalap wanita?
Saat ini kesibukan kamu apa? Tahun ini aku hanya melakukan beberapa testing dengan team, kemarin baru saja pulang dari testing di China pada bulan September kemarin. It was good thou, its been a while aku nggak testing, karen sempat cedera di lutut jadi aku semapt cancel balapan for my own good. Tapi kedepannya akan banyak testing lagi dengan team, dan latihan fisik sambil recovery cedera lutut.
Apa ada kendala yang harus kamu hadapi selama testing? Kendala akan selalu ada, walaupun sudah biasa dengan mobil atau circuit, tapi tiap race
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 89
BEHIND THE STEERING
RIFAT SUNGKAR TIME FOR REGENERATION
DARI SEMUA CABANG OLAHRAGA motorsport, reli adalah salah satu yang paling rumit dan menantang. Mungkin, Rifat Sungkar memilihnya karena ia menyukai tantangan. Mungkin juga karena di dalam dirinya mengalir darah pereli yang diturunkan dari kakek dan ayahnya (dan hampir semua anggota keluarganya). Apa pun alasannya, Rifat telah berhasil mengharumkan nama Indonesia lewat kiprahnya di dunia reli. Pada tahun 2006, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bahkan menganugerahi “Bintang Prestasi” atas prestasinya. Dari kecil setiap weekend pria kelahiran 22 Oktober 1978 ini selalu ikut kedua orang tuannya untuk menonton balap di sirkuit, entah menyaksikan sang ayah atau saudaranya yang sedang berlaga. Hal ini membuatnya tergerak untuk ikut menekuni bidang olahraga yang satu ini.
Kapan Anda terjun ke dunia balap profesional? Pada saat saya berumur 14 tahun. Meskipun dari keluarga reli, orang tua menyarankan saya untuk ikut go-kart dahulu. Perlu diketahui, go-kart tidak memiliki suspensi dan setirnya 1:1. Artinya, setiap pergerakan yang Anda lakukan efeknya akan lebih nyata.
Seberapa erat hubungan prestasi Anda sebagai pembalap dan penjualan dari produk sponsor? Pada sebuah sponsorship, marketing dan brand image adalah hal utama. Biasanya setelah itu, penjualan akan meningkat secara otomatis. Namun menjual produk tidak semudah itu, karena ada beberapa infrastruktur seperti jaringan distributor yang harus dibangun. Ketika berkompetisi di Eropa, dua tahun sebelumnya sudah ada pengenalan produk melalui program Fastron Euronesia untuk membuka agen Pertamina di sana. Setelah kami datang dan memenangkan reli di sana, angka penjualannya langsung naik.
Bagaimana dengan kehidupan Anda di luar arena balapan? Saya bisa menjadi billboard berjalan karena orang mengenal saya, salah satu caranya melalui media. Jika saya mengikuti lima seri Rally America yang totalnya mungkin sekitar 10 minggu, lalu sisa 42 minggu dalam setahun bagaimana? Pembalap tidak bisa hidup sendirian, harus
90 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
ada yang me-maintain kami, itulah tugasnya Public Relations (PR). Apalagi sekarang ada digital media dimana kita bisa update tentang anything, anytime.
Bagaimana Anda memandang industri reli di Indonesia? Mobil membutuhkan lahan yang lebih besar dari motor, sementara sirkuit di Indonesia hanya ada satu di Sentul. Jadi kegiatan balap aspal di Indonesia tidak begitu berkembang dalam beberapa tahun terakhir. Yang berkembang adalah event yang membutuhkan space kecil seperti slalom dan drifting.
Apakah itu sebab mengapa Anda lebih sering berkompetisi di luar negeri? Saya punya alasan mengapa memilih bertanding di luar negeri. Untuk pencapaian
di dalam negeri, Alhamdulillah saya sudah menjadi juara nasional 8 kali. Untuk regenerasi, akan lebih baik jika saya tidak berkompetisi di dalam negeri lagi. Di luar negeri, selalu ada kebanggaan lebih jika berada di posisi 1 sampai 3. Karena, biar bagaimanapun juga, orang di luar negeri sangat menghormati pencapaian di bidang olah raga. Ya Insya Allah dengan konsep kami dari tahun ke tahun untuk menjelajah Asia Pasifik, Eropa, dan Amerika dapat menjadikan kami sebagai pelopor. Tahun ini, saya menaruh tulisan “Indonesia Keren!!!” di mobil saya. Biasanya penetrasi budaya Amerika berawal dari lagu, fashion atau olahraga. Sekarang jika kita balik, saya yang datang ke sana. Keren tidak? Saya bisa bikin Indonesia terlihat keren di mata dunia dengan prestasi di dunia olahraga.
BEHIND THE STEERING
RIO HARYANTO
BUSINESS AND RACING LOVERS MUDA DAN BERPRESTASI, mungkin predikat tersebut memang cocok disandangkan pada pembalap muda Rio Haryanto. Bangsa Indonesia juga patut bangga memiliki seorang pria yang telah membesarkan nama Indonesia dengan sejumlah prestasi yang telah ia torehkan di landasan pacu. Banyak orang yang juga memprediksi bahwa pemuda kelahiran Solo ini akan menjadi pembalap andalan Indonesia nantinya. Rio Haryanto memang bukan pemuda biasa. Pemuda yang dianggap pendiam, pemalu dan pantang menyerah ini mengawali kariernya di dunia balap sejak usia 6 tahun. Beragam gelar juara tingkat lokal maupun nasional berhasil ia raih. Saat berusia 8 tahun, Rio berhasil menyabet gelar juara gokart ditingkat ASEAN dalam ASEAN Kart Festival. Dalam kejuaraan Formula Asia 2.0 tahun 2008, ia menempati urutan pertama kategori Asia dan urutan ketiga kategori Internasional. Berikut adalah petikan wawancara AugustMan dengan Rio:
Bisa dijelaskan bagaimana rasanya menjadi seorang pembalap?
Jika tidak menjadi seorang pembalap, apa yang akan dilakukan oleh seora Rio Haryanto?
Menjadi pembalap itu tantangannya cukup berat. waktu kita banyak terfokuskan untuk berlatih fisik setiap hari dan berlatih via simulator. Saya hampir tidak punya waktu untuk hangout dengan teman-teman. Namun pada akhirnya memang menjadi suatu kebanggan tersendiri bila kita bisa meraih podium.
Saya ingin menjadi pebisnis seperti ayah saya. karena selain menyukai balapan saya juga menyukai dunia bisnis.
Apa ritual yang biasanya kamu lakukan sebelum perlombaan dimulai?
Idola anda dalam dunia balap? Dalam dunia balap saya mengidolakan Ayrton Senna dan Michael Schumacher. Mereka adalah pembalap yang hebat, punya komitmen dan skill membalap yang sangat bagus dan konsisten.
Biasanya yang sering saya lakukan sebelum berlomba pemanasan, berjalan kaki memutari sirkuit untuk mengenal medannya seperti apa dan pastinya berdoa. Selain itu, untuk mengurangi rasa tegang saya biasanya bermain tenis meja dan melakukan pemanasan
Tantangan terbesar selama ini?
Pernah terpikirkan untuk berhenti balapan?
Kemenangan bagi saya adalah pencapaian prestasi setelah kita berusaha, berdoa dan tentunya berkat dukungan para sponsor yang telah banyak mendukung saya selama ini.
Belum pernah sama sekali, karena cita-cita saya adalah bisa berlaga di F1 dan membawa nama harum Indonesia.
Tantangan terbesar selama di dunia balap bagi saya bisa yaitu mengalahkan pembalappembalap Eropa yang mempunyai fisik yang kuat dan skill yang bagus.
Arti kemenangan untuk seorang Rio Haryanto?
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 91
92 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
GAL GADOT
Gorgeous BERAWAL DARI MISS ISRAEL HINGGA MEMENANGI MISS UNIVERSE, GAL GADOT MENCERITAKAN PERJALANANNYA MULAI DARI AWAL SAMPAI BERMAIN DALAM FILM FAST AND FURIOS YANG MEMBUATNYA SEMAKIN TERKENAL PENULIS RIGA RAMADHAN FOTO BERBAGAI SUMBER
S
iapa yang tidak suka dengan Gal Gadot? Aktris dan Model asal Israel yang memiliki wajah cantik nan rupawan ini adalah wanita yang mendekati kesempurnaan. Memulai karirnya dengan memenangi gelar Miss Israel pada tahun 2004 dan melanjutkannya untuk mewakili Israel di kontes kecantikan Miss Universe 2004, dia menerobos masuk untuk menjadi peran utama dalam TV drama Israel, Dolls, dan telah muncul dalam film Date Night serta Knight and Day. Namun Anda mungkin lebih mengenalinya sebagai Gisele Yashar dalam film Fast and Furious.
First of all, AugustMan Indonesia ingin mengucapkan selamat atas terpilihnya Anda untuk berperan menjadi Wonder Woman! Terima kasih banyak ya! Hahaha
Dimanakah Anda saat mengetahui berita bahwa Anda yang akan berperan menjadi Wonder Woman? Saat itu saya sedang dalam perjalanan menuju tempat syuting di LA. Sewaktu pesawat saya mendarat di bAndara New York dan sedang berjalan menuju tempat transit untuk pesawat ke LA, agen saya, Hadas Lichtensei menelepon saya. Saat saya mengangkat telepon tersebut dia berkata pada saya “Hey Wonder Woman!” dan saya seperti “What??!” – Dia kemudian
Gal! berteriak “Peran itu untukmu! dan ini masih rahasia, so jangan beritahu siapa-siapa karena hal ini belum dipublikasi..”. Saya terdiam sesaat dan bertanya kembali “Serius??” lalu kemudian kami berteriak secara bersamaan! Long story short, saya sampai di hotel sekitar pukul 12 malam dan harus bangun pagi untuk syuting. Namun tahukah Anda apa yang saya lakukan? Saya meletakkan tubuh saya diatas kasur dan menatap langit-langit seraya berpikir “apakah ini adalah hal yang nyata?”
Apakah film menjadi suatu bagian yang besar dari masa kecil Anda? Ya. Orang tua saya benar-benar menyukai seluruh hal yang berkaitan dengan film dan teater. Di malam hari setelah makan malam biasanya keluarga saya duduk dan menonton film serta pada akhir pekan mereka membawa saya dan kakak saya ke teater. Jadi saya selalu memiliki gairah untuk film tapi saya belum menyadarinya. Saya mencintai Ingrid Bergman dan Audrey Hepburn, tapi saya suka film yang berbeda. Fight Club adalah salah satu film favorit yang pernah saya lihat. Saya menontonnya lebih dari 40 kali!
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 93
GAL GADOT
Apakah dari dulu Anda selalu ingin berakting? Tidak. Pada tahun 2004 saya memenangkan kontes Miss Israel dan mengikuti Miss Universe, itulah awalnya bagaimana saya mulai masuk dunia modeling. Saya berumur 18 tahun dan kemudian saya mulai melakukan perjalanan ke seluruh dunia untuk melakukan modeling dan kemudian ketika saya berumur 20 tahun saya harus bergabung dengan tentara militer Israel. Ketika masa bakti saya usai, saya masih tetap melanjutkan karir di dunia modeling di Israel tapi saya tidak pernah berpikir mengenai akting. Saya mulai pergi ke sekolah Hukum dan Hubungan Internasional.
Anda sempat menyinggung masalah Miss Universe. Bagaimana perjalanan Anda ke kontes tersebut? Bagi saya, hal tersebut sangatlah lucu, hanya karena saya seorang wanita yang tomboy. Sebagai wanita tomboy dan pergi mengikuti kontes Miss Israel, pada awalnya saya tidak ingin pergi. Tapi kemudian saya berpikir, “Ini adalah pengalaman yang bagus dan saya bisa menceritakan kepada cucu-cucu saya nantinya” dan kemudian saya menang! Itu mulai menjadi terlalu besar bagi saya dan itulah sebabnya saya pindah ke Eropa dan mulai dari sana. Hype di Israel terlalu besar dan terlalu banyak bagi saya ketika saya harus mengikuti kontes Miss Universe. Jadi dengan pindah ke Eropa, saya menikmati kontes Miss Universe. Sebenarnya saya juga masih memiliki teman-teman di seluruh dunia melalui kontes ini dan ini hal yang bagus.
Lalu apa yang terjadi pada Anda? Suatu hari ada sutradara asal Inggris datang ke Israel dan dia sedang mencari “the bond girl” dan audisinya untuk peran itu bersamaan dengan hari pertama saya sekolah, jadi saya memutuskan untuk pergi ke sekolah ketimbang pergi audisi, karena saya bukanlah seorang aktris. Lalu agen Israel saya menelepon saya dan berkata, “Di mana kamu?” Saya membalasnya dengan bertanya, “Apa maksudmu? Saya di sekolah. “Dia berkata,” Tidak, Anda harus pergi untuk mengikuti audisi. Kemudian saya pergi audisi. Saya mengikutinya dan kemudian saya mendapatkan panggilan untuk kembali audisi dan panggilan lainnya. Saya tidak mendapatkan peran itu, tapi seluruh proses ini mulai saya nikmati. Rasanya seperti, “Oh my god, ini jauh lebih menyenangkan daripada sekolah!” Sebulan kemudian saya mendapat bagian untuk suatu acara di Israel dan tiga
94 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
bulan kemudian saya mendapat telepon untuk ikut audisi peran wanita yang baru di film Fast and Furious. Saya langsung cocok dengan Vin Diesel dan sisanya adalah sejarah.
Bagaimana rasanya pertama kali bermain dalam franchise film Fast and Furious? Pertama-tama saya berterima kasih kepada franchise ini. Pertama kali saya bergabung dengan Fast and Furious 4, kemudian yang ke-5 dan ke-6. Saya datang dari Israel dan kami tidak melakukan film seperti ini, dengan stAndar yang seperti itu dan semua orang, para pemain, dan Justin Lin sang sutradara, mereka semua menyambut saya dengan baik.
Apakah setiap film terbaru yang dibuat lebih mudah daripada yang sebelumnya? Ya, lebih mudah karena Anda merasa begitu nyaman dan santai di tempat syuting. Kau mengetahui semua orang dan semua lelucon. Itu membuat hal-hal jauh lebih mudah. Anda masih harus bekerja dengan sangat keras. Setelah selesai syuting film ke-5, kami mengatur stAndar film dengan sangat tinggi. Melakukan syuting untuk film yang keenam seperti taking a leap of faith, baik pada skrip maupun Justin Lin, karena harapan kami sangat besar. Tapi saya benar-benar percaya kami mampu melakukannya dan kami pada akhirnya memiliki film yang lebih baik dan lebih besar dari yang ke-5.
Karakter yang Anda mainkan memiliki aksi lebih banyak kali ini... Setelah kami menyelesaikan film ke-5, saya melihatnya seperti, “Film ini sangat menakjubkan” dan saya berkata, “Ya Tuhan, jika nantinya akan dibuat film ke-6 dan saya tetap berada di dalamnya, saya ingin melakukan semua aksi saya sendiri tanpa stuntman. Dan Justin Lin berjanji itu akan terjadi.
Ada apa dengan Anda dan gairah untuk melakukan aksi sendiri? Karena saya benar-benar menikmati sensasi akan adrenalin yang mengalir deras. Saya berpikir bahwa bagian terbaik dari menjadi seorang aktris adalah Anda benar-benar dapat melakukan semua hal gila yang tidak pernah Anda lakukan dalam kehidupan nyata dan saya menyukainya. Justin Lin menepati janjinya. Saya melompat dari Ducati ke Jeep dan bertarung secara fisik diantara dua mobil ketika pesawat mulai naik. Itu adalah hal yang menakjubkan. Saya menyukainya!
Apakah salah satu aksi yang Anda lakukan berakhir menyakitkan? Oh, ya, pastinya! Pertamanya tidak terasa apa-apa dan Anda tidak merasakannya ketika Anda melakukannya. Anda merasakan sakit sehari setelahnya! Ketika saya menyelesaikan syuting adegan pertarungan diantara mobil, pertarungan fisik, saya kembali ke Israel dan suami saya melihat pinggang saya. Semua pinggang saya penuh memar dan dia seperti, “Apa yang terjadi padamu? Apakah mereka menyikasamu?!” Jadi, ya, itu cukup menyakitkan, but totally worth it! Saya akan tetap melakukannya kembali.
Pastinya sebelum itu Anda mendapatkan pelatihan terlebih dahulu Betul. Kita bekerja dengan koordinator stunt terbaik. Kami bekerja dengan sangat erat dan mereka tidak akan membiarkan kita merekan adegan perkelahian, melompat, atau apapun itu, jika mereka tidak yakin bahwa kita sudah siap untuk melakukannya. Kami bekerja dengan mereka selama berminggu-minggu sampai kami sudah siap untuk merekam adegan. Sungguh menakjubkan karena saya merasa begitu aman ketika sedang melakukan hal gila seperti itu.
Bagaimana rasanya menjadi salah satu dari wanita di film lelaki seperti ini? Mereka semua begitu memiliki hati yang lembut dan kita semua merasa seperti putri di tempat syuting, sangat sangat dijamin dan dilindungi. Ini menakjubkan. Saya mencintai mereka, setiap pria yang telah bekerja dengan saya. Saya merasa beruntung berkesempatan untuk bekerja dengan mereka. Saya mencintai mereka dan kami memiliki hubungan yang benar-benar menakjubkan di luar tempat syuting. Kami merayakan ulang tahun anak kedua Vin Diesel. Kami pergi makan malam bersama-sama. Kami pergi keluar dan melakukan segala sesuatu selayaknya yang teman-teman biasa lakukan ketika mereka punya waktu untuk melakukannya bersamasama, jadi itu sangat menyenangkan.
Last but not least, menurut Anda, apakah film ini telah mengubah cara orang melihat Anda? Saya telah melakukan berbagai macam hal. saya bermain dalam film komedi lewat film Date Night. Di Israel saya telah melakukan pekerjaan dengan genre drama. Ini mungkin lebih tepat ditanyakan kepada para penonton, tapi saya tidak berpikir mereka melihat saya sebagai hanya bintang film action saja.
GAL GADOT
Ini adalah pengalaman yang bagus dan saya bisa menceritakan kepada cucucucu saya nantinya
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 95
PHOTO SIMON SIM STYLING CHIA WEI CHOONG ASSISTED BY ASRI JASMAN
((INSPIRATION))
Sangat sedikit pembuat jam yang berhasil dengan desain jam tangan persegi sebagai Bell & Ross dengan seri BR-nya. Gaya industri jam tangan membedakannya, dan perusahaan kini telah terus menambahkan unsur-unsur kreatif dari gaya hidup olahraga untuk menghidupkan produk jam tangan nya. BR 03-92-B-Rocket menggunakan case baja dengan tali kuli hitam yang nyaman oleh Bell & Ross (edisi terbatas, hanya 500 pieces)
108 STYLE TO SPARE
Daya tarik jam tangan ini berasal dari desain dan harga yang terjangkau
CALIBRE THE MARQUES OF QUALITY
IWC / BELL & ROSS / MASERATI GHIBLI / PORSCHE MACAN
BRAND STORY
Heroic Figures
Menemukan masa lalu Antoine de Saint- Exupéry dengan IWC PENULIS DARREN HO FOTO IWC, ALAIN ERNOULT (P-38 IMAGES) + JOHN PHILIPE
“OH CRAP...” kata-kata yang saya ucapkan tanpa suara di slipped phone saya, jari-jari saya terasa kaku dan meluncur dengan cepat diantara celah kaca depan P-38 Lighting dan shell almunium pesawat, di depan yang ketakutan ada pilot Raimund Riedmann dan Olivier d’Agay, keturunan Antoine de Saint- Exupéry dan kepala SaintExupéry Foundation. Beberrapa menit setelah menaiki kursi pilot, atas undangan CEO IWC Georges Kern, dan meraih beberapa tembakan dari pesawat vintage senilai US$12 Juta. Salah satu dari empat pesawat yang masih tersisa di dunia. Bemused Riedmann mengatakan kepada saya, setelah akhirnya membongkar bagian sayap untuk mengambil perangkat saya, “kita membuat sejarah hari ini, saya tidak ingat seperti apa yang pernah terjadi di sepanjang sejarah keberadaan P-38 yang . “ P-38 Lighting adalah salah satu hal yang paling bersejarah di dunia, bukan hanya karena berhubungan
98 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
dengan Perang Dunia ke 2, atau seorang yang cukup terkenal di Prancis dan juga penulis, Antoine de Saint- Exupéry, pernah terbang dengan salah satu pesawat tersebut. Ini adalah pesawat paling menantang untuk diterbangkan dan juga tampak indah saat mengudara, hanya sedikit orang yang berkesempatan terbang dengan pesawat ini, dibandingkan dengan menaiki puncak Everest. Pesawat ini dirancang oleh perusahaan Lockheed, dengan propellors kembar yang berputar kedalam dan keluar dengan arah yang berbeda dalam ketinggian maksimum 13.106 meter. Pesawat itu juga tidak memiliki pemanas, atau kabin yang bertekanan, pilot akan merasakan penurunan suhu hinga -50 0C serta angin kencang di kaki mereka. Mesin dibuat oleh Allison, dengan total 1.400 hp dan mampu mencapai kecepatan maksimum 800 kph, dengan kinerja maksimum pada 600 kph. Pesawat itu memiliki nilai seni pada saat itu. Kren juga mengatakan, “Tidak
ada elektronik dan pilot pesawat tidak akan bisa menerbangkannya. Saat ini sedikit rumit, seperti di iPhone Anda dari Apollo 11 yang pergi kebulan. Ketika Anda menerbangkan pesawat ini, Anda harus percaya itu semua.” Umur Saint-Exupéry saat itu adalah 43 ketika pertamakali menerbangkan P-38 Lightning. Pesawat-pesawat monikered F-5s dalam unit II/33 digunakan pada misi pengintayan. Pesawat itu diterbangkan pada ketinggian yang cukup untuk memungkinkan pilot mempelajari pergerakan pasukan musuh, foto dan Axis kekuasaan. Itu pekerjaan yang menantang dan berbahaya. Terbang dan menyamar untuk waktu yang lama dapat beresiko. Mulai dari membuat tekanan terhadap mesin, kekurangan oksigen dan tentu saja ketahuan oleh musuh. Pada 31 Juli 1944, seorang pilot yang ditugaskan dalam misi pengintaian untuk mengumpulkan intelijen pada pasukan di Jerman dan sekitar Lembah
THE LITTLE PRINCE Dari pertunjukan teater hingga tarian, buku, buku audio dan berbagai media lainnya Little Prince telah memikat seluruh dunia. Tahun depan, akan tampil di bioskop, animasi yang dibintangi oleh James Franco, Jeff Bridges, Marion Cotillard dan Rachel McAdams untuk mengisi suara karakter.
BRAND STORY
SEARAH JARUM JAM Antoine de SaintExupéry; mempelajari avionik dari pesawat militer; pekerja mempersiapkan P-38 petir; dashboard P-38
Rhone, gagal untuk pekerjaan itu. Saint-Exupéry, yang dijadwalkan untuk kembali ke Agay, keluarganya, ingin dia cepat kembali. Dia tidak pernah kembali. Melalui serangkaian pencarian dan spekulasi, diketahui bahwa pilot Jerman telah menembak jatuh pesawat pada hari yang sama. Itu F5, versi dari P-38 petir yang dimodifikasi untuk pengintaian, ia ditembak mati di dekat Marseille, terbang hanya 2.000 meter di atas tanah. Ada, bagaimanapun, tidak ada catatan resmi tentang insiden tersebut. Lima puluh tahun kemudian, seorang nelayan Prancis di lepas pantai Marseille menemukan gelang yang mungkin milik Saint-Exupéry, tapi ini hanya bisa diverifikasi pada tahun 1992 ketika seorang penyelam Prancis menjelajahi sekitar daerah yang sama menemukan sisa-sisa pesawat bertuliskan nomor identifikasi dari salah satu Saint-Exupéry. Menurut Olivier d’Agay, ketika mereka mengatakan kepada pilot Luftwaffe yang dia dibawa turun, “dia mogok, karena itu tulisan Saint-Exupéry tentang pengalaman terbang yang telah menginspirasinya. Saint-Exupéry adalah alasan ia bergabung dengan Angkatan
Dia pesimis tentang keadaan Eropa, Dia tahu perang akan dimulai Udara Jerman. Dan kesadaran bahwa ia telah membunuh idolanya itu terlalu berat untuk ditanggung. “ Tahun ini menandai 70 tahun meninggalnya Antoine de Saint-Exupéry, dan pemerintah Perancis mengadakan peringatan besar di Cognac mengingat dia bukan hanya seorang filsafat dan penulis salah satu buku terbesar dalam sejarah fiksi, tapi seorang pria yang mengubah gelombang perang. Kembali ke rumah di Agay, IWC dan Yayasan Saint-Exupéry diselenggarakan peringatan kecil, dengan Richmann melakukan beberapa manuver udara luar biasa di atas perkebunan, sementara anggota keluarga berbagi cerita hidupnya. Francois d’Agay adalah anggota terakhir dari keluarga yang benarbenar tumbuh dengan Saint-Exupéry, dan ingat saat-saat intim sebagai seorang anak berlari ke desa untuk membeli botol Coca-Cola untuk dia, dan mengawasinya menulis dan berpikir.
THE CASE BACK Edisi mawar emas yang ditampilkan di sini menanggung ukiran Antoine de Saint- Exupéry dan “The Last Flight”
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 99
BRAND STORY
Dia ingat mengamati penulis perubahan suasana hati ketika Jerman mengambil alih Polandia. “Dia pesimis tentang keadaan Eropa. Dia tahu bahwa perang akan datang, bahwa Nazi yang unggul dalam kekuatan - ia berkunjung ke Jerman dan ia melihat tentara. Ketika ia kembali pada tahun 1940 ke Agay setelah gencatan senjata Perancis, dia sangat bertentangan tentang apa yang harus ia lakukan. Itu di sini bahwa ia memutuskan untuk pergi ke Amerika Serikat dan meminta bantuan dalam memerangi Jerman. “ Saint-Exupéry sudah terkenal saat itu, lewat buku-buku semi-autobiografinya seperti Night Flight, dan dia ingin menggunakan pengaruhnya melalui media untuk mendorong Amerika Serikat untuk mengorbankan kebijakan isolasionisme. Tentu saja sebelum pengeboman Pearl Harbour. Melalui radio, pidato kepada para pembuat kebijakan dan teman-teman dari industri film bahwa ia telah sepakat dalam pertemuannya dengan Jean Renoir di pesawat ke New York, Saint-Exupéry akhirnya kembali melalui Aljir dengan konvoi militer Amerika di tahun 1943 ini menandai pengenalan P-38s ke unit terbangnya II / 33. Setahun kemudian ia tewas, tidak pernah melihat Prancis dibebaskan dari pendudukan.
AGAY AND THE SAINT-EXUPÉRY FOUNDATION WITH IWC
Kastil milik keluarga Agay yang juga menjadi rumah keluarga sekarang berdiri, tapi sempat dibom oleh Jerman saat mereka meninggalkannya, untuk mencegah basis Amerika yang kuat ke stasiun sendiri. Yang tersisa saat ini dari benteng tersebut adalah tembok benteng, tetapi Saint-Exupéry memang ingin rumah keluarga dibangun. Tapi lebih dari sekedar batu bata dan mortir adalah penentuan keluarga untuk melanjutkan warisannya, untuk melawan dan melindungi apa sangat ia percaya dan nilai-nilai yang dianut
100 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Buku anak-anak telah diterjemahkan ke lebih dari 250 bahasa dan merupakan salah satu karya fiksi paling populer di dunia LOCKHEED P-38
Performa P-38 yang ditampilkan oleh US Army Air Corps, menunjukkan kecepatan maksimum sekitar 580 kmh dengan ketinggian 20.000 kaki Dalam waktu enam menit. Ini adalah salah satu hal tersulit yang pernah diterapkan, diperlukan mesin pendingin cair Allison V-1710 dengan turbo supercharger dengan poin tambahan untuk roda pendaratan tricycle. Perancang pesawat tersebut adalah Clarence “Kelly” Johnson.
di Le Petit Prince. Buku anak-anak, yang telah diterjemahkan ke lebih dari 250 bahasa dan merupakan salah satu karya paling populer dari fiksi di dunia. Di seluruh dunia saat ini, Yayasan mencapai sukses yang luar biasa karena didukung oleh jaringan luas dan teman-teman yang mencintai The Little Prince, dan IWC, yang tidak hanya sponsor perusahaan tapi salah satu pendiri Yayasan. Pada tahun 2009, keluarga dibanjiri dengan penawaran kerjasama di berbagai proyek dan menggunakan nama Saint- Exupéry untuk program internasional oleh organisasi nonpemerintah,. “Kami memiliki kesempatan untuk membangun sesuatu dengan Foundation. Kami menginvestasikan sebagian waktu dan uang kami dan kami berharap untuk mencapai hasil yang jelas dan aset berwujud yang memberikan bantuan nyata, “ia berkomentar tentang mengapa dia memilih untuk membantu mendirikan Yayasan. Sejak itu, itu menyajikan sejumlah jam tangan eksklusif didedikasikan untuk Yayasan dan tahun lalu juga mengadakan serangkaian timepieces Portugis bantalan Little Prince pada layar moonphase. Hasil dari jam tangan ini pergi ke arah yang mendukung pekerjaan Foundation, salah satu yang telah pembangunan sebuah sekolah di Kamboja. Proyek lainnya termasuk pembentukan rumah sakit anak-anak di Brasil.
Serangkaian jam tangan terbaru tahun ini didedikasikan untuk Yayasan Saint-Exupéry bernama “The Last Flight”, memperingati ulang tahun ke-70 dari kepergiannya. Jam tangan dibuat dalam keramik coklat, bahan baru yang berbeda dari zirkonium oksida keramik yang khas. Dengan menambahkan silikon nitrida ke dalam campuran bahan, keramik yang dihasilkan lebih keras dan tidak mudah rapuh dibandingkan dengan yang norma. Ia juga memiliki gaya vintage dan juga elegan, yang dilengkapi dengan kaliber 89361. Kolom-wheel chronograph yang brfungsi sebagai flyback dan cadangan daya salam 60 jam. Tiga edisi jam tangan akan dirilis, dengan bahan titanium dan keramik (terbatas sebanyak 1.700 buah); titanium dan rose gold (terbatas sebanyak 170 buah); dan titanium dan platinum (terbatas 17 buah, dengan salah satu bagian yang akan dilelang untuk amal). Pada bagian belakang jam tangan, kasus yang terukir dengan profil penulis serta kata-kata “The Last Flight”. Kisah Antoine de Saint- Exupéry adalah salah satu moment yang diperingati untuk sebuah semangat dan kepahlawanan, untuk filosofi yang dianut dalam buku-bukunya. Seperti yang di rangkum Kern, “Ini tentang semangat juang, tentang kepahlawanan; itu sama sekali tidak dangkal dengan cara apapun. Ada rasa hormat intrinsik dan alam di seluruh dunia untuk hal seperti ini.“
NOVELTIES
RACING TIME
Pasang sabuk pengaman anda pada jam tangan dibawah ini PENULIS RIGA RAMADHAN
CHOPARD MILLE MIGLIA GMT CHRONO 2012
Chopard adalah pencatat waktu resmi dan sponsor dari Mille Miglia sejak tahun 1988, ajang balap paling terkenal di dunia untuk mobil klasik. Chopard telah menciptakan koleksi jam tangan dari ajang bergengsi ini dan telah menjadi lambang olahraga dari brand ini. Jam ini mempunyai fitur 42.50 mm kotak baja tahan karat, kristal safir, dan skala 24 jam zona waktu dan alat pengukur kecepatan berwarna silver.
ROLEX DAYTONA
Dinamakan setelah Daytona International Speedway di Florida, Rolex Daytona adalah jam tangan yang dirancang untuk para gentlemen, dan sejak itu menjadi salah satu jam tangan yang paling populer dan dicari dalam sejarah.
CITIZEN TOYOTA 86
Seperti edisi sebelumnya dari tahun 2012, Citizen x Toyota 86 Collaboration Watch terbaru akan memiliki khronograf, menampilkan muka jam seperti rupa speedometer dari Toyota 86. Dengan adanya banyak penambahan, seperti layar LCD, yang membantu untuk menunjukkan waktu dari 43 kota di seluruh dunia dan fungsi stopwatch yang akurat hingga 1/1000 detik. Karena desain photovoltaik Eco-Drive yang efisien, daya untuk mekanisme kuarsa jam ini bisa berasal dari segala jenis sumber cahaya.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 101
NOVELTIES
BREITLING FOR BENTLEY SUPERSPORTS LIGHT BODY LIMITED EDITION
Dengan chassis titanium yang kokoh serta cahaya yang muncul darinya, muka jam yang terinspirasi dari dashboard dan penghitung yang berbentuk tiga cincin dan ring penahan yang sangat tipikal dengan Bentley, jam tangan Bentley Supersports Light Body Limited Edition ono hanya dibuat sebanyak 1.000 buah, membangkitkan keteladanan dari segi performa dan kekuatan dari pembuat mobil asal Inggris ini. Dilengkapi dengan Khronograf yang sangat tepat dan dapat diandalkan, serta khronometer yang secaa ofisial disertifikasi oleh COSC.
102 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
RICHARD MILLE RM 011 FELIPE MASSA FLYBACK CHRONOGRAPH CARBON
Richard Mille RM 011 Felipe Massa Flyback Chronograph Carbon adalah sebuah jam tangan yang sangat mungkin menjadi lebih terkenal dari pembalap itu sendiri. Diperkenalkan pada tahun 2008 ketika pembalap asal Brasil itu sedang berada di puncak permainan dan untuk beberapa alasan Richard Mille menuangkan lebih banyak cinta dan perawatan untuk jam tangan ini dari semua jam tangan lainnya yang telah ia ciptakan, dan karena alasan inilah jam ini menjadi koleksi klasik yang terus ditinjau kembali oleh Richard Mille setiap tahunnya.
FP JOURNE OCTA SPORT INDY 500 LIMITED EDITION
FP Journe Octa Sport Indy 500 Limited Edition memiliki fitur Caliber FPJ 1300-3 dengan gerakan otomatis secara mekanik dan pergerakan aluminium dengan perkiraan cadangan daya selama 120-jam; muka jam Black Indy 500 melalui operator dengan bilangan Arab berwarna putih putih; indicator AM / PM pada pukul 09:00; Indikator cadangan daya diantara pukul 10 dan 11; kristal safir, 42mm, teknologi tinggi dengan paduan aluminium yang menghitam dengan pelindung sisipan karet hitam pada tali karet berwarna hitam.
BULGARI 45MM STEEL OCTO MASERATI
Kualitas, eksklusivitas, presisi, kekuatan dan dibuat secara cermat adalah beberapa faktor yang membuat Maserati begitu sangat diinginkan. Ini adalah hal yang mereka bagi dengan pasangan jam tangan Maserati yang baru, Bulgari. Bulgari Octo Maserati yang menakjubkan adalah sebuah demonstrasi yang inovatif dari fitur yang kuat – dengan muka jam yang dipernis berwarna biru serta dieksekusi dengan teknik ‘champleve’ dan tali kulit berwarna biru yang unik dengan gesper stainless steel yang bisa dilipat.
NOVELTIES
DAVID YURMAN REVOLUTION SHELBY 1000
Dimulai dengan sebuah kolaborasi yang keren antara David Yurman dan Shelby, hal ini telah mengambil makna baru dengan kematian dari ikon mobil Carroll Shelby yang menciptakan model mobil Shelby 1000 yang menjadi inspirasi dari jam tangan ini. Jam tangan yang hanya ada 150 buah ini, mengambil isyarat desain dari koleksi mobil Shelby selama lima puluh tahun karirnya, tapi dieksekusi dengan menggunakan bahan yang paling modern.
PARMIGIANI FLEURIER BUGATTI ATALANTE FLYBACK CHRONOGRAPH Empat tahun lalu, Parmigiani meluncurkan jam tangan terbarunya yang terisnpirasi oleh Bugatti, Atalante Flyback Chronograph yang menangkap imajinasi kolektor dengan desain dan keahlian teknis yang unik. Tersedia dalam emas merah dan putih, dan juga platinum dengan jumlah yang terbatas, Atalante adalah flyback pertama dari Parmigiani, dengan estetika keseluruhan tampilan tradisional, 43mm, dibandingkan dengan pendahulunya (the 370).
TAG HEUER MONACO 39MM AUTOMATIC STEVE MCQUEEN CHRONOGRAPH
Monaco Calibre 11 Limited Edition memberikan twist yang inovatif melalui desain Steve McQueen yang ia cintai. Mahkota yang terletak pada pukul 9 seperti pada model aslinya Monaco. Dalam interpretasi terbaru ini, muka jam berwarna biru yang terkenal telah dihiasi dengan garisgaris balap putih dan dilengkapi dengan ultrasporty tali kulit berwarna biru serta khronograf berwarna merah, putih dan biru layaknya warna balap klasik.
BLANCPAIN L-EVOLUTION SUPER TROFEO SPLIT SECONDS FLYBACK CHRONOGRAPH L-Evolution Split-Seconds Flyback Chronograph terinspirasi oleh keterlibatan Blancpain dalam dunia Motorsport, yang mewakili kapasitas brand pembuat jam untuk selalu berinovasi. Jam tangan ini dirilis dalam kombinasi dengan debut dari mobil super Lamborghini Gallardo Super Trofeo Stradale LP570-4. L-Evolution Split Seconds Flyback Chronograph merupakan jam tangan yang stylish dan pastinya banyak yang akan menghargainya.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 103
HIGHLIGHT
Rocket Science
Tiga tahun berjalan, Bell & Ross melakukannya lagi dengan arloji yang luar biasa dan sepeda motor yang sangat serasi
PENULIS SEAN MOSSADEG DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTO BELL & ROSS
BUKTI NYATA DARI KREATIVITAS di industri arloji kadang-kadang datang dari tempat yang aneh. Di booth Bell & Ross saat Baselworld 2014, kami akhirnya mengerti apa artinya mengikuti ide sejauh mungkin. Brand yang terkenal karena menciptakan jam tangan yang terinspirasi oleh penerbangan ini, meluncurkan ciptaannya yang terbaru. Sesuatu yang bisa Anda duduki, dan ada di pergelangan tangan Anda. Untuk menyebut B-Rocket sebagai sebuah sepeda motor sungguh tidak adil. Meskipun secara teknis ini adalah segala sesuatu yang Anda harapkan dari sebuah sepeda motor besar, B-Rocket telah dirancang untuk tidak terlihat seperti sepeda motor. Bell & Ross menugaskan toko motor kustom asal Inggris,
104 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Shaw Harley-Davidson Speed and Custom, untuk merancang sebuah motor konsep yang terlihat datang dari luar dunia yang kita huni dengan bodi ramping dan memiliki kekuatan mesin Amerika. Hasilnya? Sebuah sepeda motor neo-vintage yang terlihat seakan bisa lepas landas dan kemudian terbang. Bruno Belamich dan Carlos Rosillo, pendiri brand ini, dikenal luas sebagai orang yang mencintai alat transportasi, baik itu pesawat maupun sepeda motor. Kami berbicara dengan Belamich di Basel untuk mengetahui lebih lanjut proses kreatif dari Bell & Ross. Nyawa dari B-Rocket adalah Moto Harley-Davidson Softail Blackline FXS V Twin, yang selalu menjadi favorit di kalangan penggemar sepeda motor. Bodi yang dikemas di atas mesin yang
WELL-TIMED Fungsi kronograf BR 01 B-Rocket terlihat seperti muncul dari dashboard sepeda motor
HIGHLIGHT
SEARAH JARUM JAM DARI KIRI ATAS BR03 pada pergelangan tangan saat keluar untuk berkendara; alat pengukur kecepatan yang dirancang oleh Bell & Ross; tampilan B-Rocket dari depan
CUSTOM RIDES Motor IA neo-vintage terlihat FOR ALL seakan bisa lepas landas dan
kemudian terbang
Berbasis di Inggris, Shaw HarleyDavidson Speed and Custom bukanlah pendatang baru yang berkolaborasi dengan brand besar lainnya. Kolaborasinya dengan rumah mode Ralph Lauren dan pembuat gitar Gibson telah menghasilkan sepeda motor yang mengesankan
indah ini adalah bagian di mana Bell & Ross memberikan sisi kreatifnya. Dari saluran pendingin udara hingga kestabilan sirip di belakang, B-Rocket memang sangat unik. Sisi aerodinamis motor ini mengharuskan pengendara untuk duduk dalam posisi mengemudi dengan sangat rendah atau yang coba dikatakan oleh brand ini, yaitu memastikan bahwa sepeda motor dan pengendaranya menjadi satu. Sayangnya, sepeda ini juga hanya ada satu, yang berarti hampir mustahil untuk mengendarainya.
Sebagai hiburan, Bell & Ross telah menciptakan koleksi jam tangan khusus yang terinspirasi oleh B-Rocket. Ini adalah satu-satunya cara untuk para konsumen yang ingin memiliki sepotong bagian dari motor ini. Koleksi terbaru ini memiliki fitur kronograf dan indikator yang menunjukkan cadangan daya. Kronograf BR01 B-Rocket, berukuran 46mm. Jam tangan ini segera menarik perhatian pada pergelangan tangan dengan muka jam yang penuh. Kami suka bagaimana warna putih dan hitam pada alat pengukur kecepatan yang membentang di sepanjang batas luar muka jam membangkitkan budaya balapan. Adapun untuk BR02 B-Rocket dalam dimensi 42mm yang lebih kecil, kami tertarik pada cakram berputar yang
terlihat untuk fungsi tanggal dan juga menjadi cara yang unik untuk menampilkan indikator cadangan daya. Untuk penghitung yang memutar pada pukul 6:00 menyerupai tampilan pengukur bahan bakar yang bisa terlihat pada balap sepeda motor atau mobil dan bahkan juga memiliki roda yang kecil. Jam tangan ini kaya akan detail yang tidak akan hilang pada setiap pecinta mesin. Saat ini ada sebuah motor dan jam tangan yang cocok satu sama lain. Kita semua tertarik dengan brand yang berupaya untuk merancang sesuatu yang membangkitkan imajinasi. Karena inovasi pada akhirnya, tidak boleh hanya terbatas pada komplikasi atau teknologi terbaru saja.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 105
HIGHLIGHT
WARM OR COLD Spesifikasi dari Heritage Black Bay berwarna biru tahun ini akan menjadi cocok dengan versi 2012 dengan pergerakan mekanisme 2824 calibre dan memiliki perkiraan cadangan daya selama 38 jam.
Out of the Shadows
Membangun kesuksesan tahun lalu, Tudor memperkenalkan jam yang lebih besar
PENULIS SEAN MOSSADEG DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTO TUDOR
TIDAK MUDAH UNTUK menjadi saudara yang lebih muda. Karena tidak akan pernah berakhir persaingan antar saudara dan tekanan untuk mengikuti jejak saudara yang lebih tua, yang disebabkan oleh ekspektasi yang diharapkan oleh banyak pihak untuk anda. Sejujurnya, karena hal inilah biasanya yang menjadikan saudara yang lebih muda untuk tidak mengikuti saudaranya yang lebih tua. Ada dua brand yang menonjol dan menjadi contoh nyata dari hal ini ketika membicarakan mengenai dunia jam tangan yang besar. Hans Wildorf, yang mendirikan Rolex pada tahun 1905, mengumumkan 41 tahun kemudian bahwa dia memutuskan untuk membuat merk Tudor sebagai anak perusahaan dari Rolex. Pengumumannya, “untuk beberapa tahun, saya telah mempertimbangkan ide pembuatan jam tangan yang bisa dijual oleh agen kami dengan harga yang sedang dibandingkan dengan jam Rolex kami,
106 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
namun jam tersebut harus memenuhi standar yang membuat jam Rolex terkenal. Saya memutuskan untuk mendirikan perusahaan yang terpisah, dengan tujuan untuk membuat dan memasarkan jam tangan ini dengan nama Tudor Watch Company.� Secara alami, asumsi dari berbagai penggemar jam tangan adalah merk ini memiliki portfolio berbeda dari Rolex dan nyatanya mereka tidak terlalu salah. Pada awalnya jam tangan Tudor (diantara 1926 dan 1950-an) berbentuk seperti tong, tidak seperti Rolex yang memiliki kotak jam yang melingkar. Hal ini terjadi setelah asumsi Wildorf yang menganggap kedua brand tersebut mulai terlihat terlalu banyak kesamaan dalam masalah selera. Melalui seri Oyster Prince dari Tudor, jam ini terlalu banyak mengingatkan kepada saudara tuanya, Rolex, meskipun dengan harga yang lebih terjangkau. Kritik di era tersebut sangat baik untuk kedepannya. Sejak 20009,
SEARAH JARUM JAM DARI KIRI ATAS Heritage Black Bay dengan ring penahan berwarna merah; Heritage Ranger dari berbagai sudut pandang; contoh jam tangan lama – Tudor Prince Oysterdate dan Tudor Advisor; jam tangan yang dilengkapi dengan alarm, Tudor Heritage Black Bay dengan ring penahan berwarna biru
HIGHLIGHT
Seri Heritage menjadi pelengkap yang sempurna bagi koleksi jam Tudor lainnya seperti Fastrider
brand ini telah keluar dari bayingbayang Rolex dan tidak lagi melihat ke belakang. Melalui seri Grantour pada tahun tersebut menunjukkan bahwa Tudor bisa berdiri sendirii tanpa baying-bayang saudara tuanya. Pada Baselworld tahun ini, Tudor hadir sebagai salah satu merk yang menonjol. Jam tangan yang menangkap perhatian pertama kali adalah Heritage Black Bay dengan ring penahan berwarna biru. Mereka yang tidak menyukainya mungkin hanya berpikiran bahwa brand ini hanya mengubah warna dari ring penahannya saja dan kemudian menjualnya, namun tidak perlu diperdebatkan lebih jauh bahwa tambahan rona terbaru pada jam tangan ini membawa daya tarik tersendiri. Jam tangan ini juga dilengkapi dengan tali kulit
berwarna biru yang sangat bagus pada pergelangan tangan anda. Pada saat Heritage Black Bay pertama kali diperlihatkan dua tahun lalu, ring penahan berwarna merah langsung menjadi perbincangan dan kita tidak melihat antusiasme yang kurang dari orang-orang dengan Black Bay terbaru dari Tudor. Meskipun kami juga berharap bahwa brand ini mengubah namanya menjadi Heritage Blue bay. Brand ini telah menemukan karakternya lewat seri Heritage, yang menjadi pelengkap sempurna bagi koleksi jam Tudor lainnya. Seperti Fastrider dan Chrono. Memperhatikan koleksi lalu, dan mereinterpretasi, jadi hal yang mendorong Tudor untuk terus berjalan. Dan, bahkan sukses lepas dari bayang-bayang sang abang.
HERITAGE AT ITS BEST Beberapa kualitas dari seri Heritage terletak pada detil yang kecil seperti simbol mawar (pada muka jam dan mahkota) yang membuat Tudor terkenal tahun lalu
FOR A CHARITABLE CAUSE Hans Wildorf pertama kali mendirikan Rolex di Inggris bersama iparnya, Alfred Davis, sebelum pergi berperang ke Swiss. Setelah istrinya meninggal di tahun 1944, Hans membangun Hans Wildorf Foundation untuk memastikan bahwa sebagian pendapatan dari Rolex diberikan untuk amal. Hingga saat ini, brand Rolex ada di bawah Hans Wildorf Foundation.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 107
TOUCH OF STYLE Jam tangan yang tidak akan menghabiskan tabungan anda DIADAPTASI RIGA RAMADHAN FOTOGRAFI SIMON SIM PENGARAH GAYA ASRI JASMAN
Raymond Weil Toccata dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit berwarna hitam
Gucci CoupĂŠ XL dalam frame baja tahan karat yang dilapisi PVD berwarna hitam dan tali nilon Emporio Armani AR1799 dalam frame kuning emas dengan tali kulit yang bertekstur
Rotary Revelation dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit buaya berwarna hitam Victorinox Swiss Army Chrono Classic 241659 dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit berarna coklat Edox Chronorally 10305 3NV NV Green dalam frame baja tahan karat dengan tali karet yang bertekstur
Luminox P-38 Lightning limited edition dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit berwarna hitam Shinola The Brakeman dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit berwarna coklat Zeppelin 100 Jahre GMT dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit berwarna hitam
Guess W0247G3 dalam frame baja tahan karat dengan tali karet Kenneth Cole KC8043 dalam frame kuning emas dengan tali kulit buaya berwarna coklat Superdry SYG147USM dalam frame dan tali baja tahan karat
ATOP WWB-5 dalam frame hitam dengan tali kulit berwarna hitam dan benang berwarna oranye Claude Bernard Chronograph dalam frame baja tahan karat dengan tali kulit berwarna coklat yang bertekstur
MOTORING
Ready to Strike
Maserati siap untuk memotong kue pie otomotif dengan Ghibli PENULIS LANCE LIM + ADHI TRIPUTRA FOTO MASERATI
MESIN: 3.0L 60째 V6 TENAGA: 330 HORSEPOWER (GHIBLI); 410 HORSEPOWER (GHIBLI S) 0-100 KM/H: 5.6 DETIK (GHIBLI); 5 DETIK (GHIBLI S) TOP SPEED: >263KPH (GHIBLI); 285 KPH (GHIBLI S)
114 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
MOTORING
DALAM BERBISNIS dibutuhkan marketing yang cerdas. Respon dari iklan Maserati di Super Bowl ini contohnya. Bersaing lewat iklan 90 detik, “Now We Strike” dengan diawali gerak lambat dari sebuah cuplikan bencana gelombang pasang, pusaran tornado diatas rumah, suasana sunyi di daratan dan sama sekali tidak ada pesan halus dari salah satu pemain kunci di pasarnya ini. “The world is full of giants,” kata narator muda dengan nada puitis di iklan ini. “They have always been here, lumbering in the schoolyards, limping through the alleys. We had to learn how to deal with them, how to overcome them. We were small but fast, remember?” seperti sebuah ancaman secara komersial, “Now We Strike” lalu menampilkan Maserati Ghibli terbaru, seperti ketenaran Apple saat menyerang IBM pada tahun 1984 lewat iklan komersial. Itu bukan sekadar peringatan terhadap mobil Italia, tapi menghancurkan iklan mobil lainnya di Super Bowl pada setiap milnya. Maserati melihat ada peningkatan sebanyak 4,250 persen lewat Ghibli, sementara Jaguar F-Type hanya 1,733 persen dan Hyundai Genesis 838 persen. Apakah iklan Super Bowl telah mengubah
kedudukan mobil Italia seperti iklan Apple yang mampu mengubah permainan pada perusahaan komputer? Hal ini perlu diperhatikan, tapi saat ini dunia sedang tertarik dengan perusahaan yang sudah berdiri selama 100 tahun di Modena, Italia ini. Selama perjalanannya itu tidak sedikit penghargaan yang diperoleh, termasuk penghargaan paling bergengsi di Australia Automotive Award, dalam kategori Wheel’s ‘Car of the Year’ dan ‘Best Sports Saloon’. “Maserati Ghibli meluncur bersama Quattroporte, dalam rangka mensukseskan rencana Maserati untuk membuat 50.000 mobil pertahun pada tahun 2015. Penghargaan ini juga menjadi bukti keyakinan kami bahwa Ghibli mampu memenuhi kebutuhan pengemudi,” ungkap Umberto Cini, Managing Director Maserati General Overseas Market. Memasuki generasi ke tiga saat ini, mobil sedan mewah empat pintu didominasi oleh Marques Jerman. Angka penjualan di Amerika Serika kini melonjak berkat produk unggulan mereka Quattroporte terbaru dan Ghibli yang masuk line up sedan kelas menengah.
Penghargaan ini merupakan bukti kepercayaan terhadap Ghibli yang menawarkan driver aspirasional yang berbeda dari biasanya Menurut salah satu staf Maserati, perusahaan yakin untuk memproduksi 50.000 Ghibli tahun 2015 di beberapa negara bagian baru dengan fasilitas produksi Grugliasco, dekat Turin. Kedua versi dengan bahan bakar bensin, Ghibli dan Ghibli S, menggunakan mesin V6 generasi terbaru dengan twin turbo charged 3.0 liter, transmisi ZF otomatis delapan percepatan. Ghibl memiliki 330hp, dengan kecepatan tertinggi 236 kph dan mampu mencapai kecepatan 0-100kph dalam 5,6 detik. Jika ini masih belum memuaskan Anda, sebaiknya Anda juga mencoba Ghibli S. Dengan kecepatan 410hp, sedan mewah empat pintu ini mampu mencapai 0-100khp dalam 5.0 detik, dengan kecepatan maksimal 285kph.
MOTORING
Thoroughbred
Ferrari California T terbaru memberikan aliran adrenalin dengan penuh gaya WORDS LANCE LIM PHOTO FERRARI
KAMI SANGAT PENASARAN darimana asal mulanya asumsi bahwa segala sesuatu yang entry-level secara umum muncul dengan hal yang mendasar. Tapi sementara itu Ferrari California T terbaru selalu dianggap sebagai salah satu model yang mudah diakses dari tapal Prancing Horse, tidak benar ada hal yang mendasar tentang mobil yang satu ini. “California T dibangun untuk kemampuan berkendaranya, bukan nengenai harganya,” jelas Giuseppe Cattaneo, managing director dari Ferrari Far East Hub. “Mobil ini dibangun untuk kenyemanan berkendara setiap harinya. Namun, setelah anda beralih ke olahraga, insting balapan anda akan hidup.” Pembuat mobil asal Italia ini menugaskan para insinyurnya di Maranello untuk membuat mesin yang mengkombinasikan karakteristik Ferrari yang klasik seperti respon yang tajam, performa yang brilian, akselerasi yang luar biasa dan soundtrack menggembirakan yang menjadi sebuah keuntungan dengan teknologi turbo yang disebut “T”. Mesin turbocharger V8 dengan mekanikal 3.9-liter yang mengagumkan, memberikan tenaga tambahan 70 tenaga kuda dan
116 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Ferrari California menangkap jiwa dari brand ini, sehingga menjadi alasan mengapa kita selalu mengatakan bahwa California adalah pintu – pendekatan pertama kepada brand ini 49 persen torsi yang lebih banyak dari mesin sebelumnya, menurut Ferrari, mesin turbocharger pertama dari tipe ini yang telah mencapai zero turbo lag, dan memberikan perintah dibukanya katup secara instan, serta kelistrikan yang disedot secara alami. Dengan total 560 tenaga kuda, the speedy roadster ini secara mengesankan mampu menempuh 0-100 kilometer per jam hanya dalam waktu 3.6 detik saja, lebih cepat 0.3 detik dari yang sebelumnya. Sangat cepat, dan tentunya terapat kemahiran yang secara halus untuk kontrolnya yang belum tertandingi dari segmennya.
MOTORING
The retractable hard top (RHT) terbaru ini terbuat dari panel aluminium yang memotong berat keseluruhan California T. Dibutuhkan hanya 14 detik untuk California T untuk mengkonversi dari coupĂŠ yang canggih, menjadi spider yang chic dan menggoda
Gaya eksterior California T terbaru dibuat oleh Pininfarina, sebuah perusahaan desain mobil terkemuka di Italia, telah mengerjakan ulang untuk memberikan profil yang jauh lebih lembut dan lebih ramping serta anggun yang mengingatkan kita pada Ferarri Grand Tourer
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 117
MOTORING
Master of Terrains
Dari style hingga performa, Porsche Macan terbaru mendorong batasanbatasan untuk pasar SUV compact PENULIS LANCE LIM + ADHI TRIPUTRA FOTO PORSCHE
MELIHAT BENTUK BODY-NYA, serta merasakan pelukan jok Alcantara merah pada Porsche Macan, memberikan rasa nyamanan dan kesan sporty di mobil ini. Dengan jok bergaya sporty dan mudah beradaptasi ini, mobil ini terasa lebih rendah dari Cayenne. Desain stir nya juga mengingatkan kita pada Porsche 918. Sedangkan pada bagian interior, mobil ini terlihat mewah, sebuah ciri khas dari mobil Porsche. Dengan komponen yang dilapisi kulit, seperti pada bagian atap, dasbor panel, penutup untuk kompartemen penyimpanan di tengah, bagian tengah jok, bantal pada jok bagian dalam, bagian sandaran kepala, lengan kursi pada panel pintu, serta gagang pintu bagian depan dan belakang. Dari dekat, tampilan mobil ini seperti Porsche 918 Spyder yang dinamis, sementara garis miring di bagian atap memberikan kesan yang tajam seperti 911. Dengan keberhasilan Porsche Cayenne dan Panamera, peluncuran Macan tidak boleh terlewatkan. Pasalnya, itu adalah salah satu peluncuran Porsche yang paling ditunggu ketika diperkenalkan di LA
118 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Lewat pelukan jok Acantara berwarna merah, Porsche Macan siap berbagi kesenangan dan kesan sporty Auto Show 2013, sebuah perubahan besar yang dilakukan setelah pendahulunya, Cayenne. Saat itu, pemberitaan peluncuran Cayenne sangat hangat, tapi saat ini para penggemar Macan dapat menjelaskan kepada Anda kalau saja dasar dari mobil tersebut adalah Audi A5. New Crossover, istilah ini sering digunakan untuk mini SUV, sebuah gebrakan pertama dari Stuttgart yang tumbuh pesat di pasar otomotif. Sebuah alasan yang tepat untuk meningkatkan popularitas. SUV atau minivan ini memiliki fitur keselamatan yang baik dan ukuran yang pas untuk dibawa ke luar kota atau berlibur di akhir pekan, tanpa harus bersikap arogan dan memonopoli di jalan. Tapi yang paling menarik dari Macan adalah fungsing dan karakter yang baik, khas, Porsche. Mungkin Anda berfikir kalau saja Porsche tidak perlu bersusah
SEARAH JARUM JAM DARI KIRI ATAS Ruang kemudi yang sporty pada Porsche Macan; tiga varian Macan S, Macan Turbo dan Macan S Diesel; di pabrik Leipzig di Jerman; desain belakang Macan terinspirasi oleh 911
payah untuk membuat Macan yang atletis dan kuat di kelasnya, tapi itu harus. Model yang paling diunggulkan adalah Macan Turbo, dengan dilengkapi mesin V6 bitturbo 3.6 liter dengan output 400hp (194kW). Sedangkan Macan S dilengkapi dengan mesin V6 biturbo 3 liter dengan output 340hp (250kW), keduanyan memberikan pembuktian dari sebuah kinerja terbaru di kelasnya, dimana pesaingnya belum ada yang mencapainya. Anda tidak perlu menjadi seseorang yang menyukai offroad atau tinggal ditempat yang jalannya berlumpur untuk menikmati Macan. Dikenal memiliki torsi tinggi dengan tujuh percepatan, transmisi PDK dual-clutch, didesian dengan menggunakan spring steel, dikontrol secara digital dengan Porsche Active Suspension Management (PASM), serta mampu menyesuaikan sistem shock breaker (standar Macan Turbo), “kucing besar� ini siap turun ke jalan dengan penuh percaya diri. Hal ini telah dibuktikan pada kegiatan jarak jauh, Macan Chellang, di Taiwan, dimana wartawan otomotif diseluruh dunia dapat membuktikan kemampuan Macan dalam menghadapai lalu lintas kota Kaohsiung dan pantai dengan pemandangan yang indah, Keting, serta menguji dibeberapa medan untuk membuktian betapa mudah Porsche terbaru ini menghadapinya.
MADE IN GERMANY Macan diproduksi di pabrik Leipzig di Jerman, yang saat ini sedang dikembangkan untuk mampu menangani konstruksi bodyshell dan pengerjaan cat sendiri.
POWERFUL AND EFFICIENT Dengan mesin turbo diesel tiga liter pada Macan S, membuatnya menjadi mobil sport untuk perjalanan jarak jauh dengan kinerja yang luar biasa naumun hemat bahan bakar. Mesin 258hp nya mengadopsi Cyenne dan kemudian semakin ditingkatkan lagi pada Macan S Diesel. Hal ini merupakan kerja sama dari Porsche Doppelkupplung (PDK) untuk memperoleh karakter sporty pada mobil ini.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 119
COMMUNITY
Legend Forever
Apa jadinya kalau kendaraan lama tampil modern di tangan mereka! PENULIS ADHI TRIPUTRA FOTO ARC + BUBBLEVISOR
STREET CUSTOM CLUB
Berawal dari kegemaran para pecinta motor street custom di Indonesia dan di Jakarta pada khusunya, mereka dipersatukan. Mereka menolak dikatakan sebagai komunitas, pasalnya mereka hanya sebuah perkumpulan yang senang berkendara bersama dengan motor custom kebanggan mereka, tanpa harus terikat dengan aturan tertentu. “Awalnya, teman dekat saya diajak untuk membuat sebuah motor custom, dibengkel kita bertemu dengan banyak sekali pecinta motor modifikasi, khususnya street custom, mulai dari memilih barang yang akan digunakan, membuat desain hingga finishing kita tentukan sendiri. Setelah selesai, dia merasa puas dan mulai menyebarkan virus ini ke teman terdekatnya yang lain,” ungkap Daudsyah, salah satu penggemar motor street custom. Modifikasi motor ini memang sedang banyak diminati. Biasanya motor standar yang
120 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
digunakan untuk di custom merupakan motor yang mudah didapatkan di Indonesia, seperti Honda cb100, Honda gl100, Honda Tiger, Yamaha Scorpio, Kawasaki kz200 dan Suzuki Thunder. Namun bagi Anda yang memiliki dana lebih, Anda bisa memanfaatkan motor Harley Davidson, Triumph atau motor Jepang. Semua tergantung desain seperti apa yang akan Anda aplikasikan ke motor Anda. “We build not bought. Pasti ada cerita menarik dibalik pembuatan motor streetcustom. Mulai dari barang usang yang tidak menarik, perlahan di modifikasi, hingga akhirnya jadi dan sesuai dengan yang kita inginkan, itu menjadi kepuasan tersendiri dan membuatnya menjadi menarik,” aku Daudsyah. Tidak menutup kemungkinan kedepannya akan ada komunitas yang menaungi mereka sebagai wadah komunikasi antara sesama penggemar motor street custom.
COMMUNITY
AUTO RETRO COMMUNITY
Sebuah acara otomotif di Jakarta sukses mengumpulkan para penggemar mobil retro ini. Berkumpul atas nama personal sebagai peserta pameran, mereka pun akhirnya sepakat untuk membentuk ARC (Auto Retro Community) usai acara berlangsung. Menindak lanjuti kesepakatan yang sudah dibuat, akhirnya para pendiri pun merancang AD/ART sebagaimana layaknya organisasi resmi yang ada. Alhasil, sejak tanggal 10 April 2010 lalu ARC pun secara resmi berdiri dan siap mewadahi para pecinta mobil retro. Sejak awal berdiri, anggota resmi ARC terdiri dari 5 orang. Saat ini setidaknya ada sekitar 70 orang anggota resmi Auto Retro Community, dimana 35 orang diantaranya adalah anggota aktif ARC. “Tujuannya adalah untuk kembali mempopulerkan mobil lama, khususnya mobil yang masa pembuatan hingga tahun 1991. Yang membedakan ARC dengan kmunitas mobil retro lainnya adalah tipe mobil. Komunitas kami memiliki jenis dan merek mobil yang lebih bervariasi,� ungkap Justijanto, Ketua Umum ARC. Selain mewadahi anggotanya, ARC juga berusaha untuk tetap berguna bagi masyarakat melalui berbagai kegiatan kemanusiaan. Ini mereka lakukan dalam berbagai kegiatan bakti sosial yang rutin diselenggarakan. Di komunitas ini semua anggota dapat bertukar pikiran mengenai banyak hal seputar mobil mereka. Mulai dari mencari spare part mobil keluara tahun 1991-an yang saat ini sudah langka di pasaran, hingga mempelajari cara merawat mobil dengan usia yang sudah tidak muda lagi ini. Tidak ada rasa canggung di ARC, semua berkumpul seperti layaknya keluarga, baik tua maupun muda semua membaur menjadi satu.
Tujuannya adalah untuk kembali mempopulerkan mobil lama, khususnya mobil yang masa pembuatan hingga tahun 1991
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 121
SPECIAL FEATURE
GRAND FAIR AUTO
Anda bisa melihat perkembangan industri otomotif secara global, sambil mengisi akhir pekan Anda dengan impian PENULIS ADHI TRIPUTRA FOTO ADHI TRIPUTRA + IIMS
122 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
INDONESIA INTERNATIONAL MOTOR SHOW (IIMS) merupakan acara tahunan yang wajib Anda kunjungi. Setidaknya sediakan satu hari penuh untuk menjelajahi berbagai hal yang menakjubkan dari perkembangan dunia otomotif di acara pameran otomotif terbesar se-Asia Tenggara ini. Pusat perhatian internasional sesaat tertuju ke IIMS. Media dari berbagai negara berramairamai datang ke Indonesia untuk melaporkan berbagai momen penting yang berpengaruh terhadap dunia otomotif global. Bertempat di Jakarta International Expo (JIEXPO), Kemayoran, Jakarta, acara ini sukses diselenggarakan untuk ke 22 kalinya, pada tanggal 18-28 September 2014 lalu dan dibuka secara resmi oleh Mentri Perdagangan Republik Indonesia, Muhammad Lutfi. Hasil pengembangan industri otomotif putra-putri bangsa juga ikut dipamerkan di sana, hal ini patut dibanggakan. Hingga saat ini penggunaannya sudah mencapai 85 persen. Semoga saja nanti ke depannya penggunaan
kandungan lokal semakin meningkat. Beberapa merek kendaraan ternama juga bersaing untuk memikat para pengunjung lewat berbagai keunggulan yang ditawarkan dan teknologi yang diaplikasikan pada produk mereka. Mulai dari hal fitur keselamatan, hiburan, hingga kenyamanan. Selain menjadi ajang pamer produk bagi para APM (Agen Pemegang Merek), IIMS juga memberikan kesempatan bagi para APM untuk melakukan transaksi penjualan. Beragam promosi juga ditawarkan disana untuk menarik minat para pengunjung. Bagi Anda yang berencana untuk membeli mobil baru, tidak ada salahnya mempersiapkan dana untuk acara IIMS tahun depan. Tanpa harus keluar masuk dealer, Anda cukup datang ke IIMS dan bisa memilih salah satu dari 36 merek mobil yang menjadi peserta di IIMS. Tidak hanya kendaraan yang dipamerkan di acara ini. Aksesoris, spare part serta beberapa produk barang dan jasa yang berkaitan dengan otomotif juga bisa Anda temukan disana,
SPECIAL FEATURE
Tidak hanya kendaraan yang dipamerkan di acara ini. Aksesoris, spare part serta beberapa produk barang dan jasa dapat Anda temukan disana tepatnya di tenda bagian tengah, di sebelah belakang JIEXPO. Selain itu, beragam acara hiburan juga disiapkan oleh masing-masing peserta secara bergantian sesuai jadwal kegiatan yang sudah ditentukan pihak panitia. Beragam fasilitas pun disediakan, guna memberikan pelayanan yang maksimal kepada pengunjung, seperti Kids Area dan Nursery Room serta stroller dan kursi roda bagi pengunjung yang hadir bersama anak-anak atau orang tua mereka. Untuk kemudahan transportasi menuju ke area pameran, panitia kembali menyiapkan layanan free shuttle bus dengan pick up area di beberapa lokasi di Jakarta secara gratis. Khusus Anda yang tinggal di Bandung, Daytrans dan panitia IIMS memberikan paket pulang pergi Bandung – IIMS – Bandung dengan harga hanya Rp 200.000,- sudah termasuk tiket masuk IIMS. Dan bila hanya mengambil satu kali perjalanan dikenakan harga Rp 125.000,-.
ABOUT IIMS Dimulai sejak tahun 1986, GAIKINDO telah menyelenggarakan pameran otomotif selama lebih dari 20 tahun, hingga saat ini. Perubahan nama juga sudah dilakukan beberapa kali hingga pada akhirnya menjadi Indonesia International Motor Show yang kini secara resmi didukung oleh OICA (Organisation Internationale des Constructeurs d’Automobiles) sejak tahun 2006. OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 123
WHO IS THE BEST?
IIMS menjadi ajang unjuk gigi para APM PENULIS ADHI TRIPUTRA FOTO ADHI TRIPUTRA + IIMS
ANTUSIAS para peserta Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 kali terlihat dari portofolio produk yang mereka pamerkan. Mulai dari produk unggulan, hingga produk terbaru secara khusus ditampilkan di ajang pameran otomotif terbesar di Asia Tenggara ini. Beragam cara juga banyak dilakukan Agen Pemegang Merek (APM) untuk mencuri perhatian para pengunjung, seperti menyediakan fasilitas menarik di booth mereka, mengundang bintang tamu dan pengisi acara ternama, hingga memanfaatkan Sales Promotion Girl (SPG) cantik untuk menarik perhatian para pecinta otomotif yang sebagian besar didominasi oleh kaum Adam. Namun bukan hanya itu saja, para APM juga mempersiapkan booth mereka dengan desain dan konsep yang menarik, agar dapat tampil berbeda dan memberikan cermianan yang baik terhadap produk mereka. Kali ini August Man akan membahas beberapa booth dari APM ternama di Indonesia dan melihat sejauh mana persiapan para APM di IIMS 2014 kemarin.
124 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
BMW INDONESIA
Sedikit berbeda dengan tahun lalu, kali ini BMW Indonesia lebih memilih lokasi outdoor yang lebih luas. Rangkaian lengkap kendaraan BMW sendiri ditampilkan di BMW Pavilion, yang meliputi area seluas 1,050 meter persegi. Sesuai dengan tema utama IIMS 2014, “Smart and Safe Mobility�, BMW Indonesia untuk pertama kalinya di Indonesia perkenalkan sub-brand BMW i, the Future of Mobility, sebuah mobil konsep yang sangat dinantikan kehadirannya di Indonesia. BMW Indonesia juga menampilkan 14 kendaraan BMW yang terdiri dari 12 models, 7 di antaranya baru saja diluncurkan dan 3 di antaranya baru diluncurkan di IIMS 2014, yaitu All-New BMW X4, serta BMW X3 dan BMW X1 xLine edition. Melihat lokasinya yang strategis dan materi display yang luar biasa, sepertinya menjadi salah satu faktor yang membuat BMW Indonesia juga menjadi booth terfavorit pilihan pengunjung di IIMS 2014 kali ini.
SPECIAL FEATURE
MINI INDONESIA
Karena desainnya yang unik membuat MINI tampak menonjol dibanding kendaraan premium lain di segmennya pada IIMS 2014 lalu. Salah satu pusat perhatian di booth MINI pada IIMS 2014 kali ini adalah peluncuran MINI Design Lines - NEW MINI Vivid Green, Speedwell Blue and John Cooper Works Pro, yang membawa program-program personalisasi masing-masing. Jajaran lengkap dari model MINI sendiri dipamerkan di MINI Beat Box, di area outdoor seluas 750 meter persegi. MINI memberikan kesempatan bagi para pengunjung IIMS 2014 untuk mengetahui lebih banyak tentang desain individual serta serta gaya hidup yang penuh energi khas MINI, dalam suasana yang unik dan menyenangkan. Selain itu, di MINI Beat Box, terdapat Original MINI Accessories yang baru dan menarik, sehingga penggemar MINI di Indonesia dapat menyempurnakan desain dan fungsionalitas dari MINI yang dimiliki untuk disesuaikan dengan selera individu masing-masing.
MERCEDES-BENZ
Menempati Hall B2 dengan luas 1050m2 Mercedes-Benz menampilkan portofolio lengkap mereka yang terdiri dari 13 mobil, MercedesBenz juga memanfaatkan IIMS 2014 sebagai tempat peluncuran produk seri terbaru mereka GLA-Class dan new C-Class yang sudah dapat dipesan di seluruh daler resmi Mercedes-Benz sejak IIMS 2014 lalu. Terbagi menjadi empat area, yaitu area display kendaraan, AMG Corner untuk para penggemar mobil dengan performa tinggi, Mercedes-Benz Collection & Accessories Boutique serta Mercedes-Benz Lounge and CafĂŠ, menawarkan kenyamanan dan berusaha memenuhi kebutuhan pengunjung dan calon pembelinya. Pantas saja kalau booth PT Mercedes-Benz Indonesia menjadi salah satu booth terfavorit pilihan pengunjung.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 125
TEST DRIVE
Thrill Ride
Tiga contoh yang menunjukan mengapa kita masih suka mobil hatchback PENULIS LANCE LIM
Konstruksi yang ringan memberikan kontribusi signifikan terhadap kinerja yang sangat dinamis dari Audi S3 Sportback. Mobil lima pintu ini memiliki bera 1.445 kilogram - 70 kilogram lebih ringan dari model sebelumnya
AUDI S3 SPORTSBACK
Audi menghadapi kuartal pertama dengan baik. Produsen pembuat mobil di Ingolstadt, Jermean, melihat peningkatan distribusi sebesar 11,7 persen – 412,846 dari 369.494 unit pada tahun lalu. Audi melakukan penjualan dengan sangat baik, dengan memanfaatkan persaingan pasar yang tidak begitu banyak dikelasnya, Audi sukses mencapai pertumbuhan pada tahun 2014. Hal yang tidak kalah menariknya adalah, Audi akan memperkenalkan 17 model terbaru, termasuk Audi S3 Sportsback empat pintu. Saat ini, ketangguhan hatchback empat pintu bukan seperti hatchback model lama dengan dua pintu. Mesin empat silinder nya juga sudah di upgrade dan diperbaiki dari versi yang dua pintu. Satu-satunya hal yang paling menarik adalah penggunaan mesin 1,984cc.
126 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Hal-hal yang menarik pada Audi akan diperkenalkan di 17 model barunya, termasuk Audi S3 Sportback empat pintu Dengan pembaharuan yang dilakukan, Audi S3 Sportback sukses mencatatkan waktu percepatan dengan 5.0 detik dari 0-100kph, serta secara elektronik kecepatan maksimal yang dihasilkan mencapai 250kph, akibat konfigurasi mesin 2.0 TFSI, pada 280hp dapat mencapai torsi maksimum 380Nm. Di atas kinerja yang dinamis, segala sesuatu yang berhubungan dengan penggerak empat roda dan profil sporti akan diatur di dashboard yang memperlihatkan kebesaran Audi.
TEST DRIVE MINI COOPER S
Apakah BMW baru saja mendengar doa para penggemarnya atau apakah baru mendapatkan pencerahan? Apapun sebabnya, mereka telah melakukan hal yang diperlukan dengan meluncurkan mobil impian Mini terbaru ini. Bukan berarti model yang lain tidak menarik, tapi upgrade pada Mini terbaru ini berhasil dengan tampilan Mini yang sempurna. Generasi ketiga dari Mini ini lebih besar, lebih tenang dan lebih halus dari pendahulunya. Pada bagian eksterior mobil ini sedikit tweak dengan overhang depan yang mengesankan. Mesin Mini Twin Power Turbo Technology nya ditingkatkan dan memperluas ruang kabin, speedster lincah penempatan semua kotak yang tepat. Mesin upsized dari Cooper S menghasilkan tekanan output dari 192 hp dengan torsi 280Nm dengan 6,7 detik dapat mencapai kecepatan 0-100kph dan kecepatan tertinggi 233kph. Terlepas dari varian, semua model Mini baru menggunakan mesin ini dan meski kinerja meningkat, tingkat konsumsi bahan bakar dan emisi telah berkurang sebesar 27 persen.
VOLKSWAGEN GOLF R
Volkswagen Golf R terbaru yang cepat, membuat ketergantungan. Ukurannya lebih kecil dari Wolfsburg dengan desain mesin TSI terbaru dengan model mesin 24hp. Dengan output maksimum sebesar 280hp dan torsi 380Nm, mencapai 0-100kph dalam 5.0 detik dan dapat mncapai kecepatan maksimal hingga 250kph. Meskipun menjadi mesin empat silinder terkuat di kelasnya, mobil ini memiliki konsumsi bahan bakar yang hemat – 15 persen lebih sedikit dari pendahulunya. Tapi apa yang membedakan Golf R terlepas dari kombinasi kontrol , kenyamanan dan kecepaan. Untuk
memulainya, generasi terbaru 4motion dengan empat roda penggerak bersama dengan suspensi yang di atur, berarti Anda sedang memaksimalkan potensi dan masih menikmati kenyamanan dan stabilitas berkendara yang optimal, terutama selama perubahan jalur dan beban. Model terbaru, termasuk bumper depan dengan lubang udara yang sangat besar, grille dimodifikasi dan lampu bi-xenon memancarkan kesan sporty tanpa kompromi.
“Lapis Blue Metalic� adalah warna cat terbaru yang diciptakan khusus untuk Volkswagen Golf R
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 127
ELECTRICKS
Prioritizing Ease Berbagai trobosan dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan berkendara Anda PENULIS ADHI TRIPUTRA
SELURUH PRODUSEN selalu memberikan penyegaran kepada produknya guna memenuhi kebutuhan para konsumen, sehingga dapat bersaing di pasar. Hal ini memacu mereka untuk terus menghadirkan trobosan baru untuk menambah variasi produk mereka. Berikut ini adalah produk terbaru dan terbaik pilihan August Man yang dapat Anda gunakan pada kendaraan Anda.
KENWOOD KDC-X997
Dengan memiliki equalizer 13-band dan kualitas suara yang mengesankan, KenwoodKDC-X997 merupakan salah satu head unit terbaik tahun ini. Meskipun tidak memiliki slot untu kartu SD, review dariproduk ini sangat baik dan kustomisasi pilihan yang tersedia dalam seri eXcelon mudah dioprasikan.
128 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
NUVI 3597 LMTHD
Layar yang cerah dengan ketajaman warna yang baik memudahkan Anda untuk melihat platform dengan baik. Nuvi 3597LMTHD juga dilengkapi dengan peta seumur hidup dan update lalu lintas. Meskipun baterai tidak setahan lama model sebelumnya, GPS ini tetap menjadi produk unggulan dengan beragam aplikasi navigasi smartphone.
ELECTRICKS
KENWOOD DNX7160
Resolusi: 5� 1440 (H) x 234 (V) Element Gambar: 250,000 pixels Image Sensor: 420 TV lines Lensa: 2.1mm View Angle: 130°
GPS in-dash ini memilki tampilan yang mudah dioprasikan dengan berbagai fitur tambahan di dalamnya. Sistem navigasi ini dapat beralih fungsi menjadi sistem multimedia. Anda juga dapat melakukan split screen untuk memberikan tampilan navigasi dan multimedia secara bersamaan. Sayangnya Radio satelit dan HD Radio tidak menyatu dengan unit.
REAR VIEW SAFETY 091406
Kamera wireless ini dilengkapi dengan pelindung dan jarak pandang yang luas. Pelindungnya dapat menahan kamera ini dari air dan beku. Dengan dilengkapi dengan monitor sebesar 5 inchi, kamera ini memiliki desain monitor yang tangguh dengan kualitas gambar yang sangat baiik.
PIONEER CHAMPION
Ada tiga ukuran subwoofer pada seri Champion, masing-masing ukuran memberikan pengalaman menarik untuk audio mobil Anda. Karena subwoofer 12 inci memiliki woofer terbesar, bass yang lebih dalam dan lebih lengkap, hampir sama dengansubwoofer 10 inci. Kedua subwoofer sangat meningkatkan kualitas pengalaman audio mobil Anda. Subwoofer 8 inci tidak memiliki jangkauan untuk mencocokkan speaker yang lebih besar namun masih pilihan yang sangat baik, terutama jika Anda dibatasi oleh ruang.
MOTOROLA ROADSTER PRO
Bagi anda yang selalu disibukkan dengan aktifitas mobile Anda, alat ini sangat cocok buat Anda agar dapat terus berkomunikasi tanpa harus mengganggu konsentrasi Anda saat berkendara. sistem empat-mic dan desain dual-speaker memberikan suara dan gema terbaik, sehingga percakapan telepon Anda sangat jelas.
AMBER ALERT GPS
Pada dasarnya alat ini berfungsi untuk melacak keberadaan anak Anda lewat alat GPS tracker ini, tapi alat ini juga bisa Anda gunakan sebagai pelacak kendaraan Anda ketika parkir atau meninggalkan Anda. Anda dapat mengakses alat ini lewat smartphone Anda untuk mendapatkan lokasi dari GPS tracker ini.
KARCHER CHASSIS CLEANER
Saat ini tidak perlu repot untuk membersihkan kolong casis mobil Anda. Terkadang kotoran yang menempel di bawah mobil akan merusak beberapa bagian mobil karena korosi dan semakin lama tidak dibersihkan akan semakin sulit dibersihkan. Kali ini karcher menghadirkan alat pembersih yang memudahkan Anda menjangkau bagian bawah mobil dengan menyemprotkan air bertekanan tinggi secara merata.
RING AUTOMOTIVE RAC610
Kompresor analog ini mampu mengisi angin ban mobil Anda yang kempes hingga penuh kurang dari 4,5 menit. Kecepatan menyalurkan udara yang dikeluarkan sekitar 18-20L/Menit. Alat ini juga dilengkapi dengan daya 12 V dan kabel listrik 2,9 meter, serta selang udara yang fleksibel sepanjang 48 cm dengan konektor skrup batang.
NIGHT VISION ASSIST Untuk membantu pengemudi melihat suatu obyek saat berkendara di malam hari, saat ini produsen mobil banyak yang melengkapi produknya dengan penglihatan lampu inframerah atau menggunakan kamera termal-bayangan yang disebut night vision assist. Alat ini digunakan untuk melihat obyek yang berada jauh di depan, misalnya binatang, orang atau pohon. Bisa bekerja sejauh 1 km untuk kondisi lurus. Obyek atau bayang yang berhasil ditangkap, ditayangkan melalui layar di dashboard. Sistem juga menerangi obyek yang susah dilihat dengan mata telanjang.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 129
PHOTO SIMON SIM STYLING CHIA WEI CHOONG ASSISTED BY ASRI JASMAN
((INSPIRATION))
Sepatu bot ini memberikan kesan bahwa Anda serius. Bergaya seperti menantang, tapi dengan satu-satunya yang dirancang untuk medan yang berat, mereka tidak akan aus sebelum Anda menggunakannya. Dirancang dengan teknologi baru untuk menawarkan dukungan dan kenyamanan yang lebih besar, sepatu bot ini pasti dibuat untuk berjalan. Ankle boots Kulit oleh Giorgio Armani
140
AKIRA BACK Chef yang melejit namanya setelah mengikuti beberapa acara memasak di televisi seperti Iron Chef USA ini membuka restoran terbaru di Jakarta.
MAINTENANCE LIVING THE GOOD LIFE
TOKYO / HISTORY’S SAKE / DREAM / MATT BASILE
DESTINATION
Flip Reverse
Kebudayaan Jepang mencakup kedua ujung spektrum, tradisional dan modern PENULIS DARREN HO + RIGA RAMADHAN FOTO CORBIS + HEMIS
HALAMAN INI, SEARAH JARUM JAM Mamasan melangkah keluar dengan pakaian lengkap di jalanan Tokyo; toko lama dan baru berdampingan di Tokyo; label fesyen 99%IS di Bunka Fashion Incubation; lukisan tradisional pasar ikan Tsukiji
132 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
DESTINATION
Bentrokan budaya yang biasanya akan mengganggu masyarakat tampaknya tidak mengalami kesulitan untuk berdiri secara berdampingan di sini
JEPANG ADALAH SUATU PEMBELAJARAN SECARA BERLAWANAN. Jika Anda telah mengunjungi tempat ini sebelumnya, maka Anda tahu persis apa yang saya bicarakan. Jika Anda belum pernah mengunjunginya, saya akan menjelaskannya: Jepang adalah tempat di mana undangundang berlaku secara terbalik dan tempat yang Anda harapkan untuk sesuatu yang tak terduga. Di Jepang, merokok harus di dalam ruangan, bukannya di jalan-jalan. Kari di sana manis, tidak pedas. Kursi toilet selalu hangat dan memiliki fungsi yang lebih banyak ketimbang Inspector Gadget. Bangunan rumah industri Jepang sangat dikagumi, dan orang yang memakai pakaian serba kulit membawa anjing pudel keluar untuk jalan-jalan. Jepang juga menjadi tempat di mana progresif teknologi tidak berbenturan dengan kerajinan yang tua, dan sikap konservatif berdampingan secara harmonis dengan gadis remaja yang memakai pakaian cosplay. Love Hotel adalah sebuah norma, bukan sesuatu tabu. Bentrokan budaya yang biasanya akan mengganggu masyarakat tampaknya tidak mengalami kesulitan untuk berdiri secara berdampingan. Hal pertama yang saya pelajari tentang negeri ini, terlepas dari sejarahnya, adalah ketidakmampuan orang-orangnya untuk mengatakan ‘tidak’. Seorang teman yang dulu bekerja untuk sebuah perusahaan Jepang menjelaskan bahwa gagasan penolakan adalah sesuatu yang hanya tidak ada dalam budaya Jepang. Sebaliknya, mereka akan memberitahu Anda betapa sulitnya untuk mencapai tujuan dengan harapan bahwa Anda akan menyerah. Kesabaran mereka yang
JUST DON’T STOP
Dengan banyaknya butik restoran, triknya adalah tidak berhenti makan. Untuk restoran dengan menu dan harga yang pasti, resep ini ampuh, terutama jika Anda ramah kepada kokinya. Mereka sangat menghargai sukacita dari pelanggan.
GARUDA INDONESIA – ANA (ALL NIPPON AIRWAYS) TANDATANGANI MOU KERJASAMA STRATEGIS Garuda Indonesia dan ANA menandatangani MoU kerjasama strategis (strategic partnership) yang meliputi “codeshare agreement” dan “frequent flyer program”. Penandatanganan MoU tersebut dilaksanakan oleh Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Emirsyah Satar dan President & CEO of All Nippon Airways Co., Ltd., Osamu Shinobe. Penandatanganan MoU tersebut merupakan bagian dari upaya pengembangan jaringan (network) penerbangan Garuda Indonesia, serta bagian dari upaya meningkatkan layanan kepada para pengguna jasa, Garuda Indonesia dan maskapai penerbangan asal Jepang, ANA (All Nippon Airways).
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 133
DESTINATION
Kebudayaan Jepang, yang merangkul tradisional dan masa lalu, duduk dengan nyaman di seberang generasi baru yang dibesarkan dalam teknologi terbaru di dunia terkenal melahirkan sifat kejujuran. Tapi usaha untuk ke pasar Tsukiji di Tokyo dan eksteriornya yang tenang telah menghilang dari Jepang. Forklifts membawa beban seafood yang segar secara berliku melalui jalur kecil, yang sudah dikemas berisi dengan tuna sirip biru, gurita raksasa dan kerang berukuran wajah manusia. Sebagai penjual seafood yang sedang mempersiapkan produk mereka bagi banyak koki restoran, negosiasi jual beli yang parau mengingatkan kita bahwa ibukota Jepang tidaklah selalu tentram. Tokyo juga terkenal dengan gaya busana avant-gardenya yang juga menunjukkan rasa hormat yang luar biasa untuk kerajinan lama mereka yang usianya sudah memasuki hitungan abad. Anak muda Jepang mempunyai hasrat akan seni kuno mereka sama seperti berhasrat akan setelan Thom Browne dan jaket Moncler. Berjalan-jalan ke mall manapun, dan kita dapat dengan mudah menemukan kolaborasi dari desainer yang tidak biasa dengan brand lokal dan juga internasional. Budaya makanan Jepang juga legendaris, dengan konsentrasi terbesar pada restoran dengan Michelin-star restoran di seluruh dunia, dan lebih banyak lagi yang belum mempunyai nama, restoran butik yang tidak diketahui namanya juga memiliki banyak pengunjung yang keluar masuk setiap harinya. Gaya haute cuisine Jepang dikenal sebagai kaiseki berasal dari abad ke-16, dan sejak itu telah dibedakan menjadi berbagai kebiasaan makanan rumah tangga. Dewasa ini, hal ini telah bergabung lagi untuk menjadi kaiseki modern, yang menggunakan bahan-bahan yang segar, yang disiapkan dengan cara-cara tertentu untuk mengeluarkan rasa terbaik mereka. Tapi tidak hanya berhenti sampai disitu. Kaiseki melibatkan penyusunan dan penyajian yang teliti, sampai ke piring yang digunakan untuk melayani makanan dengan sajian yang lengkap, dari makanan pembuka hingga penutup. Sektor Nihonbashi di Tokyo adalah tempat yang baik untuk merasakan kerajinan tradisional Tokyo, dari peralatan rumah tangga yang dipernis hingga kerajinan tangan dan kipas yang dilukis dengan tangan untuk pria dan wanita. Pembuat kertas washi tertua di Tokyo (Ozuwashi) serta department store Mitsukoshi, telah berada di sini selama lebih dari 350 tahun. Bangunan yang terawat dengan baik ini merupakan saksi sejarah dari zaman Edo, kini dimiliki oleh keluarga Mitsui, adalah salah satu contoh paling awal dari departemen store yang ada di Jepang. Keluarganya, selagi tetap mempertahankan kompleks arsitektur seperti pada masanya, telah membantu untuk membangun kembali daerah sekitarnya dengan gedung pencakar langit seperti gedung Coredo dan Nihonbashi Mitsui Tower, yang juga menjadi tempat dari Mandarin Oriental.
134 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
GARUDA INDONESIA
Saat ini, Garuda Indonesia telah melayani 32 penerbangan tujuan ke Jepang pada setiap minggunya, diantaranya melayani penerbangan untuk rute Jakarta - Osaka (Kansai), Denpasar - Osaka (Kansai), Jakarta - Tokyo (Narita), Denpasar Tokyo (Narita), dan Denpasar - Tokyo (Haneda). Selain itu, mulai semester 1 tahun 2014, Garuda Indonesia juga akan membuka penerbangan langsung Jakarta - Haneda (vv) untuk menambah frekuensi yang telah ada selama ini, yaitu dari 32 penerbangan menjadi 39 penerbangan pada setiap Minggunya.
DESTINATION
THE BOUTIQUE EXPERIENCE Berbagai mal di Jepang memiliki pengaruh luar biasa dalam industri ritel, dengan bermacam edisi khusus dan pilihan yang luas dari macam-macam brand. Namun, pengalaman butik juga luar biasa dalam industri makanan dan minuman, di mana restoran kecil dan cocktail bar melimpah ruah.
SUKIBAYASHI JIRO
Sushi bar telah menjadi tradisi lama di Jepang dan khususnya di Tokyo, dimana biaya sewa harganya setinggi langit. Namun daripada tetap pada tradisional yang lama, banyak koki muda Jepang yang telah memodernisasi hal ini, dan menggabungkan sushi bar dengan penyajian gaya omakase (pelayanan yang telah disiapkan oleh koki), Sebuah contoh utama adalah Sukibayashi Jiro. Dimiliki oleh Jiro Ono dan salah satu tempat yang sempat dikunjungi Obama saat ke Tokyo.
CHISO SOTAKKU
SEARAH JARUM JAM Arena Sumo The Ryogoku Kokugikan; distrik Ginza menawarkan salah satu pengalaman berbelanja terbaik di dunia; distrik Nihonbashi di masa lalu; sebuah menu kaiseki.
Restoran terkenal lainnya tidak jauh dari Jiro adalah Chiso Sotakku. Jangan repot-repot mencoba mencarinya di Google, karena restoran ini tidak eksis di Interwebs. Untuk musim gugur ini, chef dari Chiso Sotakku menciptakan sebuah menu kaiseki berdasarkan produk musiman yang tersedia dan nuansa musim saat ini dalam gaya hidangan yang dihasilkan. Saat musim panas seperti ini, makanan ringan dengan barang-barang khusus hadir diatas piring di restorannya.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 135
LITTLE BLACK BOOK
GUA TEMPURUNG
Juga dikenal dengan nama Gua Perah, Gua tempurung ini memiliki gua yang besar dengan dengan speleotherms cantik seperti stalagmit (tumbuh di lantai gua), stalaktit (tumbuh di langit-langit gua atau dinding) , kolam batu rim, kristal kalsit dan pilar. Department of Minerals and Geosciences memperkirakan usia batu di gua ini antara 250 hingga 400 juta tahun.
The Unusual One Hilangkan Kuala Lumpur dari itinerary pelesiran anda ke Malaysia dan kunjungilah empat tempat berikut ini SEPERTI DICERITAKAN KEPADA RIGA RAMADHANO FOTO ADAM FREIDIN + CORBIS
PROFIL Lyndon Leo adalah seorang konsultan media yang memiliki pengalaman lebih dari 15 tahun dalam dunia ini mulai dari penerbitan dan pemasaran digital untuk penyiaran radio serta menjabat posisi kunci dalam manajemen iklan, branding, penjualan dan pemasaran.
IPOH OLD TOWN
SRI MAHA MARIAMMAN TEMP. MUZIUM DARUL RIDZUAN JALAN SUNGAI PARI
PANGLIMA BUKIT GANTANG WAHAB
Anda bosan melihat Menara Petronas saat ke Malaysia? Apabila terlintas perasaan bosan di benak anda, mungkin itu tanda anda butuh sesuatu yang baru. Berjalanlah ke daerah Ipoh Old Town untuk melihat bangunan yang berkelas dari akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20 di daerah tersebut. Setelah berjalan mengitarinya, niscaya anda akan mendapatkan pengalaman baru.
Apakah anda pernah mengujungi kuil saat berkelana ke Malaysia? Jika belum pernah, cobalah untuk mengunjungi sebuah kuil tua yang terletak di tepi sungai, dekat sebuah jembatan di Jalan Sungai Pari. Walaupun tua, kuil ini sangatlah bersih dan juga memiliki sannidhis dari pilliyar, muruga serta navagrahas.
Malaysia tidak hanya penuh dengan tempat belanja, namun juga memiliki tempat dengan nilai sejarah yang tinggi. Muzium Darul Ridzuan merupakan museum sejarah yang menarik dari kota Perak, yang terletak di sebuah rumah besar dari mantan taipan pertambangan serta cukup dekat dengan stasiun kereta api Ipoh.
THE WEST SIDE OF KINTA RIVER
136 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
DRINK
HIGHLIGHTS
Tequila-flavoured Beer Mencampurkan tequila dengan bir sepertinya bukan de yang bagus, tapi Desperados telah berhasil melakukannya tanpa menghasilkan racikan yang memabukkan. Dengan 5,9 persen ABV, bir baru ini adalah kombinasi unik dari warna emas, bir dengan tequila kesukaan, menghasilkan bir dengan rasa pahit yang ringan dan menyegarkan.
History’s Sake
Desperados tersedia di klubklub terkemuka dan bar seperti Zouk, Attica dan Pump Room di Singapura
Beam Suntory memperkenalkan Sawaya Matsumoto Sake PENULIS PATRICK CHEW + ADHI TRIPUTRA
HAL INI MEMBERIKAN PERBEDAAN saat Anda meminum sake. Chihei Matsumoto mendirikan tempat pembuatan bir lebih dari 200 tahun yang lalu, tepatnya pada tahun 1791 selama periode Edo. Chef Sake Maker dan juga keturunan ke-10, Hidehiko Matsumoto, menjelaskan kalau saja Fushimo menggunakan air yang jernih dan juga menggunakan beras terbaik, menjadikan bangunan untuk sake terbaik. “ Kami menggunakan beras Yamadaishiki dan Gohyakumangoku dari desa di Hyogo dan Toyama prefektur. Dari sini sake terbaik dibuat.” Matsumoto menggunakan istilah Jepang, “ShuHa-Ri” untuk menjelaskan filosofi keluarganya yang telah diturunkan dari generasi ke generasi. “Shu- HaRi” mengacu pada kebutuhan untuk tetap setia pada tradisi dan seni pembuatan sake, serta melepaskan diri dari tradisi dengan sensibilitas baru untuk mengembangkan perbatasan sake baru. Bersamaan
dengan ini, filosofi “Shu-Ha-Ri” membuat Matsumoto Brewery masih mencuci beras dan membuat “koji” (substrat yang membantu memecah pati menjadi gula) dengan menggunakan tangan, sebelum fermentasi dan menyimpan di dalam barel pada seni pembuatan sake. Beam Suntory menyediakan enam sake dari beragam portofolio Matsumoto yang terdiri dari ginjos Junmai dan daiginjos. Yang menjadi favorit kami adalah Sawaya Matsumoto Shuhari Junmai, anggur beras murni yang kaya akan aroma jeruk dan pir, serta Sawaya Matsumoto Shuhari Junmai Daiginjo, sake yang sempurna dan halus dengan manis yang seimbang.
Jika Anda berada di Singapura, Sake Sawaya Matsumoto tersedia di restoran Jepang seperti Tamaya di Cuppage Terrace, Chanko Nada di Orchard Plaza, Ginza Kurosan di Robertson Quay dan Ooi di Holiday Inn Singapore Orchard.
WHAT DO THESE WORDS MEAN Junmai: Anggur beras murni tanpa tambahan gula atau suling alkohol. Sampai saat ini, setidaknya 30 persen dari beras yang dipakai untuk Junmai harus digiling. Tapi aturan telah berubah dan tidak ada tingkat penggilingan yang ditentukan.
Ginjo: 40 persen dari beras diolah dan ditambahkan sulingan alkohol ke sake. Jika botol diberi label Junmai Ginjo, itu berarti bahwa tidak ditambahkan sulingan alkohol.
Daiginjo: Ini menunjukkan bahwa setidaknya 50 persen dari beras yang diolah. Sekali lagi jika “Junmai” mendahului “Daiginjo” pada label botol, itu berarti bahwa suling alkohol tidak ditambahkan ke sake.
Bowmore Travel Exclusive Range Penyulingan Islay Yang pertama ini telah meluncurkan berbagai eksklusif single malt . Dihasilkan dalam tong kayu ek terbaik, tiga wiski menghormati warisan Bowmore ini - Bowmore Hitam, Bowmore Gold dan Bowmore White - dan mencakup unsurunsur alam khas pulau Islay. Black Rock diproduksi sebagian besar di bekas tong Sherry dan menghasilkan smokiness Bowmore klasik dengan aroma lada dan oranye terbakar. Gold Reef dipasangkan dengan wiski dari dulu mengisi tong Bourbon dan tong sherry yang halus dan ringan vanili dan jeruk, buahbuahan, sedangkan White Sands menawarkan kaya toffee karamel dan asap gambut hangat. Bowmore Wisata Eksklusif Kisaran tersedia di DFS
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 137
HOTSPOT
Dreaming High
DREAM menambah deretan lounge terbaru ke Plaza Indonesia PENULIS RIGA RAMADHAN FOTO DOK. DREAM
LOUNGE TERBARU di kota Jakarta untuk menghabiskan malam dengan rekan-rekan anda yang gemar menari, DREAM, mengambil alih tempat yang dulu menjadi Lounge section dari Moovina di lantai Plaza Indonesia ke-4. Setelah 3 bulan lamanya proses renovasi dengan biaya yang tidak sedikit, tempat ini kembali dibuka pada pertengahan September dengan perayaan yang megah. Dengan tampilan baru yang lebih maskulin, mengingat panel kayu yang unik di sekitar dinding serta diberi sentuhan emas dalam panel kayu memberikan kesan lebih glamor. Panel kayu dengan pintu tunggal yang besar seakan membuktikan esensi memasuki DREAM, yang mana pergi ke dunia lain. Interior di dalamnya, guna memberikan kontras terhadap kehangatan seluruh suasana, desainer interior (Domisilium) telah memilih lampu LED biru untuk menyambut suasana hati anda. “Konsep utamanya adalah seperti mencoba memasuki ke
138 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
dunia yang hampir berbeda dari pikiran kita. Ruangannya diatur sedemikian rupa dengan tujuan untuk mendorong fantasi anda dan merasakan euphoria, baik itu berkumpul bersama teman-teman maupun menari sepanjang malam di panggung dan melenyapkan segala beban anda. Ketika anda bahagia dan melupakan segalanya, anda dapat memimpikan berbagai macam hal yang indah dalam hidup anda�, jelas Hamphrey Tedja, mewakili Domisilium. Ada tiga bagian untuk para tamu yang bisa dipilih setelah memasuki Dream. Apa yang dulu digunakan untuk ruang yang seperti kandang di dekat tangga kini diubah menjadi bagian VIP lounge yang tertutup. Kemudian, sofa yang membentang di dekat jendela telah dirancang ulang dengan kreatif sehingga bingkai kayu yang menopang sofa dapat digunakan sebagai panggung serta bagian ketiga menjadi daerah yang agak turun ke bawah, sama seperti sebelumnya.
Dilengkapi dengan DJ set, proyektor serta panggung yang luar biasa dan juga penari dari Eropa, apa yang membuat anda untuk tidak datang ke DREAM secepatnya? Ajak rekanrekan anda malam ini untuk menyelaminya secara bersama-sama. Welcome to the Dream!
Plaza Indonesia, Lt.4, Jalan M.H. Thamrin No.28-30, Jakarta Pusat
GRUB
The Unforgettable
Chef Akira Back menawarkan inovasi rasa dalam restoran terbarunya PENULIS RIGA RAMADHAN FOTO DOK. AKIRA BACK
SIAPA YANG TIDAK KENAL dengan Akira Back? Chef yang melejit namanya setelah mengikuti beberapa acara memasak di televisi seperti Iron Chef USA ini membuka restoran terbaru di Jakarta. Bertempat di MD Place Building di bilangan kuningan, restoran ini memberikan pilihan berbagai makanan dalam menunya. Menu-menu inovatif di Akira Back Jakarta merupakan perpaduan bahan-bahan yang tak biasa ditemukan di tempat lain. Salah satu makanan favorit di Akira Back Jakarta adalah Tuna Pizza. Memesan irisan tipis sashimi tuna yang diberikan truffle oil, ditata rapi di atas pizza tipis yang renyah, dengan taburan daun micro shiso di atasnya ini sungguh begitu sempurna. Jika Anda tipikal orang yang tidak cukup untuk hanya memakan satu makanan saja, sajian lain yang banyak menjadi favorit adalah AB Taco, yakni
140 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
taco dengan ukuran sekali gigit, berisi potongan daging kalbi marinated wagyu ditambah spicy tomato ponzu. Menu unik lain yang saya pesan adalah sajian dari signature rolls, Pop Rockin’, yakni menu sushi roll berisi kepiting pedas, asparagus, dan permen Pop Rocks rasa lemon serta 48 Hours Braised Wagyu Short Ribs untuk main course. Sementara untuk Anda penggemar dessert, terdapat pilihan AB Shortcake, yang terdiri dari strawberry shortcake dengan es krim stroberi, ditambah permen Pop Rocks, Grand Marnier Chantilly Cream dan berbagai macam pilihan rasa es krim homemade yang dibuat setiap harinya tanpa bahan pengawet. Akira Back Jakarta memiliki area lounge dengan bartender yang siap menyajikan beragam racikan minuman. Lanjut dengan memesan salah satu minuman signature yang patut dicoba, yaitu Lychee Lush Lemongrass. Sebuah cocktail percampuran antara homemade gin lemongrass, lychee liqueur, passion syrup, orange juice, dan lemongrass. Bagi penyuka wine, Akira Back Jakarta menawarkan pula layanan wine pairing dinner. Ragam wine dimiliki Akira Back Jakarta cukup beragam, mulai dari Australia, Spanyol, Prancis, Italia, dan sebagainya. Dengan waktu pembuatan wine dari tahun 1989-2013 Dengan kapasitas hingga 122 orang (seated) di area restoran, serta tambahan lima ruang VIP, Akira Back Jakarta restaurant and lounge hadir menghantar para pencinta kuliner mencicipi inovasi rasa. Restoran ini siap menawarkan kreasi kuliner yang inovatif, unik, sekaligus menggugah indra pengecap kita. Jika Anda ingin merasakan sensasi terbaru di Jakarta, temukan pengalaman berbeda yang ditawarkannya.
COMPLIMENTS FROM THE CHEF
Food Truck Vaganza Beberapa hal penting sebelum memulai bisnis kuliner ini PENULIS RIGA RAMADHAN
SELAIN KARENA MAKAN dan minum adalah merupakan kebutuhan dasar manusia, dewasa ini, memulai bisnis kuliner dengan food truck sedang menjadi bahan pembicaraan paling hangat di Jakarta. Bisnis ini termasuk ke dalam salah satu yang bertahan saat resesi. Berbeda dengan mobilmobil yang dikonversikan menjadi tempat bubur ayam, serabi atau makanan murah meriah lainnya, food truck menekankan lebih kepada tampilan estetika atau dengan kata lain versi kerennya dari
mobil-mobil tersebut. Chef Matt Basile memberikan tips mengenai hal yang harus diperhatikan apabila ingin memulai bisnis kuliner dengan food truck kepada pembaca August Man. Jangan salahkan kami apabila keinginan untuk terjun dalam dunia bisnis kuliner muncul begitu saja usai membaca tips yang diberikannya.
TIPS MEMULAI BISNIS KULINER LEWAT FOOD TRUCK ALA CHEF MATT BASILE 1. Buatlah konsep yang berbeda dari food truck lainnya. 2. Ikuti insting anda dan janganlah meniru food truck lainnya, 3. Ciptakan makanan yang sangat mewakili anda hingga bisa menjadi ciri tersendiri.
4. Buat design food truck anda agar tidak mengganggu lalu lintas.
7. Ini adalah kota yang besar dengan demografi yang luas, be creative!
5. Pilih lokasi dengan seksama. Jauhi tempat yang biasanya macet.
8. Kebersihan adalah kunci utama. Ingatlah untuk selalu menjaga selalu kebersihan.
6. Buatlah komunitas antar sesama pebisnis food truck.
9. Batasi waktu penjualan, agar mutu makanan anda terjaga.
SOLILOQUY FoodTrucking with Matt Basile Matt “Fidel Gastro” Basile adalah raja pop-up Toronto! Dia adalah Chef-on-the-go yang memperkenalkan Anda kesemua sudut spektakular dari makanan Toronto yang dipersembahkan dalam acaranya, Rebel Without A Kitchen, di salah satu stasiun tv kabel tentang makanan terkemuka di Asia. Lahir di Toronto, Matt mencintai kedekatan dengan keluarganya, terutama dengan kakek-neneknya yang berasal dari Italia. Matt kemudian tumbuh dewasa dengan mempelajari segala sesuatu yang dia ketahui melalui kakek-neneknya, dan ia juga bekerja pada beberapa pekerjaan yang berhubungan dengan makanan untuk mendukung kehidupannya selama masa kuliah. Setelah lulus, Matt bekerja di sebuah biro iklan dan berpikir bahwa hidupnya telah ditetapkan, meskipun ia memiliki perasaan yang menggangu bahwa pekerjaan ini tidak akan membuatnya merasa puas untuk waktu yang lama. Dia kemudian berhenti dari pekerjaan menjadi copywriter, take a leap of faith, dan memulai petualangan kulinernya sendiri. Api kewirausahaan kini berkobar dalam dirinya, dan pada titik itulah alter egonya “Fidel Gastro” kemudian lahir. Dengan dukungan setia dari mantan bosnya, Matt mulai memasak di acara-acara kuliner di Toronto. Dia mulai mendapatkan nama untuk dirinya sendiri dan membangun repertoar untuk kreasi sandwich orisinil Toronto Kuba, atau ‘Extremo Sandwich’ yang terkenal. Kreasi tersebut kemudian menjadi hit besar dan Toronto mencintai masakannya. Matt segera menjadi terkenal karena truk makanannya yang bernama Priscilla yang berkeliaran disekitar kota untuk memasok para pelanggan yang kelaparan dengan sandwich luar biasa yang sangat lezat. Lisa Marie, restoran utamannya dan Priscilla, truk makanan tercintanya merupakan kebanggaan dan sukacita dari Matt, selain daripada bentuk estetika yang menjadi faktor utama dalam suatu makanan yang dibuatnya.
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 141
HEALTH
Mind over Matter Meditasi untuk mengatur berat badan dan mempertahankannya PENULIS LANCE LIM FOTO GETTY IMAGES
KAPAN SAATNYA MENGURANGI berat badan, diet dan olahraga mungkin hal pertama yang ada dipikiran Anda. Nah, yang mungkin berubah. Para peneliti di University of California melihat bagaimana “rewire’ otak kita menyingkirkan kebiasaan makan kita yang buruk dan untuk membantu mengelola tingkat stres kita. Dipublikasikan secara online dalam Journal of Obesity, sebuah studi yang dipimpin oleh peneliti UCSF Jennifer Daubenmier, PhD, dari Osher Pusat Integrative Medicine, menggunakan meditasi sebagai alat untuk membantu subyek agar lebih sadar dan paham tentang apa yang mereka makan, dan mengurangi tingkat stres mereka sehingga mereka tidak menyerah pada “kenyamanan makan”. Hasil awal dari percobaan positif. Rata-rata, subyek yang menerima teknik makan, sadar dan pelatihan pengurangan stres menunjukkan perbaikan, sementara mereka yang mengalami penurunan terbesar dalam stres, diukur dengan tingkat kortisol mereka (tingkat kortisol tinggi adalah efek samping dari stres) juga kehilangan lemak perut yang paling dalam , yang umumnya terkait dengan risiko kesehatan termasuk penyakit jantung atau diabetes. “Kau melatih pikiran untuk melihat, tetapi tidak untuk bereaksi berdasarkan pola kebiasaan, seperti tidak meraih candy bar dalam menanggapi merasa marah,” kata Daubenmier. “Jika Anda dapat mengenali apa yang Anda rasakan sebelum Anda bertindak, Anda memiliki kesempatan lebih besar untuk membuat keputusan bijak.” Temuan dari penelitian ini adalah Daubenmier konsisten dengan penelitian lain menurut Catherine Kerr, seorang peneliti meditasi di Brown University. “Sejumlah penelitian otak menunjukkan bahwa praktek ini menghadiri penuh kesadaran untuk menyajikan pengalaman saat membawa perubahan di daerah otak yang bertanggung jawab untuk sensasi tubuh, terutama sensasi tubuh berhubungan dengan rasa
Tanpa pemantauan diri, subjek cenderung gagal dalam upaya mereka untuk menurunkan berat badan 75 persen setiap waktu lapar dan keinginan, ide di sini adalah bahwa praktek sehari-hari benarbenar melatih otak Anda untuk membantu Anda menyetel di tubuh Anda dengan cara yang lebih sehat. “ Dalam sebuah penelitian yang berbeda yang melibatkan 59 perempuan dan laki-laki yang dilakukan oleh peneliti penurunan berat badan Daniel Kirschenbaum, PhD, direktur dari Pusat Behavioral Medicine dan Olahraga Psikologi di Chicago, dan psikolog Kerri Boutelle, PhD, menemukan bahwa tanpa pemantauan diri, subyek cenderung gagal dalam upaya mereka untuk menurunkan berat badan 75 persen dari waktu. “Itu atlet yang dilakukan,” kata Kirschenbaum. “Berat-pengendali harus menyadari bahwa mereka menghadapi pertempuran biologis. Tubuh akan melawan [menurunkan berat badan] dalam banyak cara. Tapi tubuh atlet menolak perubahan juga. Dan apa atlet sukses lakukan adalah mengatasi hambatan melalui praktek intensif, fokus, komitmen dan dukungan. “ Meskipun temuan awal oleh Daubenmier terdengar menjanjikan, mungkin terlalu dini untuk meninggalkan yang lama “latihan dan menonton diet Anda” baik rute, karena lebih banyak penelitian harus dilakukan sebelum temuan konklusif dapat dicapai. Tapi sementara meditasi 20 menit belum mengganti satu jam sesi gym kami, dapat membantu Anda untuk fokus lebih baik.
HARDWIRED Kebiasaan adalah cara yang mudah daripada membuat mereka beristirahat. Ahli saraf Amerika dan Italia telah menemukan bahwa otak kita memerintahkan kita untuk mengkonsumsi makanan yang cukup untuk menjaga berat badan kita saat ini, terlepas dari tujuan sadar kita. Masalah sebenarnya adalah, ketika berat badan meningkat, otak kemudian menyesuaikan dengan berat badan baru, dan jika dibiarkan dapat spiral ke dalam siklus kenaikan berat badan.
142 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
R
JAKARTA
STARTS FROM
You Tube
SABANG
PALEMBANG
IDR 525.000 /NETT
STARTS FROM
VIVO
BALI
IDR 450.000 /NETT
+62 812 7330 7788
+62 82 113 268 090
SUKABUMI
IDR 400.000 /NETT
STARTS FROM
BOUNTY
BALI
IDR 450.000 /NETT
STARTS FROM
SIMPLY SMS TO BOOK A ROOM
SIMPLY SMS TO BOOK A ROOM
SIMPLY SMS TO BOOK A ROOM
LEGIAN
IDR 450.000 /NETT
+62 81 910 200 999
+62 89 695 155 600
+62 82 145 195 888
SIMPLY SMS TO BOOK A ROOM
SIMPLY SMS TO BOOK A ROOM
JIMBARAN
STARTS FROM
2014
S O E K A R N O H AT TA
MALANG
B E L S TA R B E L I T U N G
BANDUNG
MALANG
BELITUNG
SOEKARNO HATTA
Starts
5
JAKSA AGUNG SUPRAPTO Starts
5
RATE STARTS FROM
Starts
IDR 400.000 /NETT OPENING 2015 OPENING 2016
TIDAR
SURABAYA
BELSTAR
5
Starts
TIDAR
5
+62 21 390 3545 CENTRAL RESERVATION
Seminyak - Bali Resort Delia - Makassar Pemuda - Jakarta Glodok - Jakarta Tuban Kuta - Bali Dharmahusada - Surabaya Pandawa Ubud - Bali Bangka Kramat - Jakarta Hayam Wuruk - Jakarta Puri Mansion - Jakarta Malioboro - Jogyakarta Yes Plaza - Jakarta Teuku Umar Denpasar - Bali Balikpapan - East Kalimantan Malioboro City Adisucipto - Jogyakarta Muara Enim - South Sumatra Balikpapan - East Kalimantan
H O T E L
GROOMING
Cooling Measures
Lima tips cepat dalam menghadapi kelembaban tinggi dan terik matahari PENULIS LANCE LIM + ADHI TRIPUTRA FOTO GETTY IMAGES
PERTENGAHAN JULI, SEMUA ORANG BISA BICARA mengenai kekalahan Brazil di Piala Dunia Fifa 2014 yang tragis, serta cuaca panas dan memualkan. Sementara cuaca ekstrim hanyalah pembicaraan kecil, masalah itu benarbenar menjengkelkan. Tiba-tiba kebiasaan perawatan Anda tidak dapat membuat Anda merasa nyaman. Kecuali Anda memiliki pilihan untuk bekerja atau menikmati kemewahan di tempat dingin, Anda harus menyesuaikan diri dengan rutinitas Anda agar dapat bertahan di tengah panas, dengan menggunakan ini.
144 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
GROOMING
KEEP IT CLEAN
Kita tahu bahwa pancaran sinar matahari yang terlalu lama menyebabkan kerusakan kulit, tetapi sebelum sampai di sana, Anda akan mengetahui bahwa hal itu sebenarnya juga dapat menyumbat pori-pori Anda, bersama dengan semua keringat dan polusi. Biotherm T-Pur Active sabun Arang Biru dengan anti matahari dan sifat anti-sebum, dan agen pelembab bebas minyak, lembut mengelupas, unclogs pori-pori, membersihkan diri jerawat dan komedo tanpa mengeringkan kulit Anda.
$33, 100g
SAVE YOUR SIGHT
BOOST YOUR DEFENCE
Tingkatkan perlindungan Anda dari sinar matahari dengan menambahkan beberapa tetes Dermalogica Solar Defense Booster dengan SPF50 ke pelembab biasa. Formula melindungi muka terhadap kerusakan kulit yang berlebih dan melindungi kulit dari radikal bebas dan penuaan dini dengan kombinasi yang kuat dari biji anggur dan the hijau anti-enzim serta vitamin C dan E. $120, 50ml
NO SWEAT!
Meskipun Anda tidak berhenti berkeringat (fungsi keringat memang untuk mendinginkan tubuh Anda), deodoran yang baik dapat menjaga bau keringat dan noda. Kiehl Cross Terrain “24 Jam” Kuat Anti Keringat dibuat dengan bahan aktif kekuatan klinis dan minyak esensial deodorising. The paraben bebas tongkat menawarkan perlindungan abadi terhadap basah dan bau.
$29,75ml
SHIELD YOURSELF
Perlindungan matahari sangat penting. Anda akan melakukannya dengan baik untuk melindungi kulit Anda dengan produk yang paling efektif yang dapat Anda temukan. Lab Series Daya Protector SPF 50 PA +++ menawarkan perlindungan yang kuat terhadap sinar UVA / UVB yang berbahaya yang dapat menyebabkan perubahan warna kulit, bintik-bintik gelap, dan kusam. Jangan hanya menampar pada sembarangan. Terapkan 15 menit sebelum paparan sinar matahari.
Jangan lupa mata Anda, gunakan strategi sunprotection Anda karena mata cukup rentan terhadap kerusakan akibat sinar matahari sebagai kulit Anda, jika tidak lebih. Baru Ray-Ban “Iridescence” Wayfarer memiliki frame dan lensa dilapisi dengan oksida logam bias untuk lebih melindungi sinar UVA / UVB yang berbahaya. $350
$88, 100ml
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 145
GROOMING GROOMING
Performance Driven Lengkapi musim Formula Satu anda dengan inspirasi dari balapan
2
The Rebel dari koleksi Heart merupakan kolaborasi dari Thomas Sabo dan pembalap F1 Nico Rosberg
1
3
WaterFlex, alat cukur listrik terbaru dari Braun ini menawarkan kenyamanan yang luar biasa untuk kulit
1 Ferrari Cedar Essence fragrance, 100ml, $142 2 Gelang Thomas Sabo Rebel, koleksi Heart; dengan tali kulit,; grlang silver dengan tali yang menghitam 3 Ferrari loafers, Tod’s 4 Alat cukur Braun Waterflex 5 Casio Edifice Infiniti Red Bull Racing edition 6 Porsche Design Sunglasses
146 AUGUSTMAN SEPTEMBER 2014
6
5
4
EVENTS
AUGUST MAN ABOUT TOWN
THE NEW CARTIER BOUTIQUE AT PLAZA SENAYAN Setelah sukses dengan flagship store-nya di Plaza Indonesia, Rabu (17/9) lalu Cartier kembali berbagi kebahagiaan dengan para klien, pengunjung dan pecinta perhiasan, dalam pembuka butik Cartier kedua di Plaza Senayan. Di kesempatan tersebut, French Maison ini menegaskan status mereka sebagai “King of Jewellers” dan pembuat jam terkemuka di Indonesia. Tampil mencolok di depan pintu masuk Plaza Senayan, butik dengan desain yang mencerminkan DNA dari Maison ini tampil dengan konsep kontemporer. Interiornya juga memberikan esensi dari House of Cartier yang sebenarnya yang khas dan modern. Pada bagian tengah terdapat lampu besar yang indah menerangi butik. Cartier butik memberikan layanan yang baik dan didedikasikan untuk para penggemar jam tangan, perhiasan dan kreasi dari berlian Cartier yang indah. ‘Rumah’ dari aksesories dan barang-barang kulit ini juga menyediakan ruang VIP pribadi yang memungkinkan Anda untuk memperoleh kenyamanan dan eksklusivitas.
PENULIS ADHI TRIPUTRA FOTO WILLIE WILLIAM
OKTOBER 2014 AUGUSTMAN 147
KURIO MEDIA ROUNDTABLE Satu lagi produk lokal yang hadir di tengah maraknya produk asing. Yap, Kurio. Sebuah aplikasi “Smart Reader” dengan pengalaman baru dan unik hadir di Indonesia. Aplikasi yang berdiri di bawah naungan Merah Putih Inc. ini dikhususkan untuk memudahkan pengguna smartphone membaca berita dalam satu cara. Aplikasi ini bisa diunduh di AppStore dan GooglePlay.
PENULIS YANUAR FOTO DOK.KURIO
JACKTEMBER BIRTHDAY BASH 2014 Minuman ternama Jack Daniel’s merayakan ulang tahunnya yang ke-164. Bertempat di Exodus Club, acara Jacktember 2014 kali ini dihadiri oleh tim dari Brown-Forman (selaku pemegang brand Jack Daniels), Andy dan Ovy dari /RIF serta Koil. Kedua band yang menjadi ambassador minuman ini merayakan ulang tahun ke 164 Jack Daniels ini menciptakan sebuah single berjudul “Party! Party! Party!” PENULIS RIGA RAMADHAN FOTO WILLIE WILLIAM
148 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
STOCKISTS WHERE TO SPEND YOUR MONEY
HAVAIANAS Plaza Senayan Lantai 3 JL. Asia Afrika No. 08 10270 Jakarta Pusat HUGO BOSS Plaza Indonesia Level 1 #10-11 Jl. MH Thamrin Kav.28-30 Jakarta 10350 Tel : +62 21 326 552 LOUIS VUITTON Plaza Indonesia Level 1 #E02-E07 Jl. MH Thamrin Kav.28-30 Jakarta 10350 Tel : +62 21 310 7581 PORSCHE DESIGN Pacific Place Level 1 Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53 Jakarta Pusat Telp. +62 21 5140 0499 RAOUL Grand Indonesia West Mall G Fl Unit 21 Jl. M.H. Thamrin No. 1 Jakarta 10350 Telp. +62 21 2358 0630 SALVATORE FERRAGAMO Senayan City GF Jl. Asia Afrika No. 19 Jakarta Telp. +62 21 7278 1501 SPORT STUBE Pondok Indah Golf Gallery. Jl. Metro Pondok Indah Jakarta 12310 Phone: 021-29208530 TED BAKER Plaza Senayan 2nd Floor Jl. Asia Afrika No.8 Jakarta Pusat TIMBERLAND Plaza Indonesia 4th Floor Jl. MH. Thamrin No.28-30 Jakarta Pusat
ALFRED DUNHILL www.dunhill.com 6734 8126, 290 Orchard Road, 01-42 Paragon BOTTEGA VENETA Grand Indonesia East Building, Jl. Mh Thamrin Kav 28 - 30 No.Lt. G, Jakarta 10350Phone:+62 21 23580515
BROOKS BROTHERS Plaza Senayan L1, 101C-L1, 107C JL. Asia Afrika No. 08 10270 Jakarta Pusat BURBERRY Plaza Indonesia Level 1, Jakarta. Info: 021-29924091
EMPORIO ARMANI Plaza Indonesia Level #177 Jl. MH Thamrin Kav.28-30 Jakarta 10350 Tel : +62 21 310 7689 ERMENEGILDO ZEGNA Plaza Senayan 1st Floor 148-150C Jl. Asia Afrika No.8 Jakarta Pusat Telp. +62 21 572 5678
ETRO Pacific Place Mall Ground #46, SCBD Jl. Jend Sudirman Kav. 52-53 Tel: +62 21 5797 3637 FRED PERRY Plaza Indonesia Level 2 Jl. M.H. Thamrin Kav 28-30 Jakarta Pusat
GIORGIO ARMANI Plaza Indonesia Jl. M.H. Thamrin Kav 28-30 Jakarta Pusat GUCCI Plaza Indonesia 1st Floor Jl. MH. Thamrin No.28-30 Jakarta Pusat Telp. +62 21 3192 8040
TOD’S Senayan City Ground Floor Jl. Asia Afrika Lot. 19 Jakarta Selatan Telp. +62 21 7278 1389 VACHERON CONSTANTINE The Time Place Plaza Indonesia level 1. No.165-168 Jl. MH Thamrin Kav. 28-30, Jakarta Phone: 021-3107715
EPILOGUE THE MOTORING ISSUE
Square Pegs
Beberapa orang nonkonfromis yang ada di dalam pikiran kita PENULIS SEAN MOSSADEG ILUSTRASI JASMINE HUANG
DOOMSDAY PREPPERS Percaya atau tidak, sekelompok orang begitu paranoid bahwa mereka telah membangun ruang bawah tanah untuk melarikan diri pada saat kiamat. Dalam hal terjadi wabah zombie, mereka akan menjadi orangorang yang akan tertawa terakhir.
LADY GAGA Dia mungkin dikenal karena sifatnya yang konyol dan humoris. Tetapi dibalik itu Lady Gaga adalah artis berbakat. Baru-baru ini, Tony Bennett dan Gaga mengejutkan Frank Sinatra School of the Arts dengan masterclass jazz. Sebuah langkah berkelas, yang seperti kita katakan.
PUNK Tertawa seperti orang gila, modern punk yang asli, idealnya bukan yang terburuk untuk belajar dari. Tetap setia pada siapa Anda dan jangan biarkan bilang Anda berbeda.
COMIC BOOK GEEKS CRAZY CAT LADIES Kami mencintai cat ladies gila yang jujur. Tanpa mereka, siapa yang akan memberi makan piatu? Tidak ada yang konformis tentang membantu orang yang kurang beruntung.
152 AUGUSTMAN OKTOBER 2014
Seseorang yang membaca komik sering kali dianggap sebagai kutu buku namun berkat Hollywood, setiap orang yang pernah menonton The Avengers yang mengaku menjadi Geeks buku komik. Yay untuk dekonstruksi stereotip?