Notulensi launching Web 24 Desember 2013

Page 1

DISKUSI INDONESIA PARLIAMENTARY CENTER (IPC) “IMPLEMENTASI UU KIP DI KPU, UNTUK PEMILU YANG TRANSPARAN DAN AKUNTABEL� SELASA, 24 DESEMBER 2013 DI HOTEL BLUE SKY PETAMBURAN SLIPI A.Pembukaan Moderator: Erik Kurniawan Kata sambutan oleh : 1. Bapak Sulastio : Direktur IPC (Sekaligus Launching website Kebebasan Informasi) Pertama, kami dari IPC mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak dan ibu semua. Kita baru melaunching website nya sekarang, dan mungkin bapak dan ibu sudah banyak yang tahu. Karena web ini sebenarnya sudah berjalan selama 2 tahun, namun baru merasa pede me launching nya sekarang. Kita berharap KIP itu bukan hanya sebuah undang-undang, tidak hanya sebuah Komisi Informasi, tapi bisa menjadikan sebuah wadah kontribusi untuk kebebasan informasi. Pasca terbitnya UU ini tahun 2008, belum memberikan hasil yang maksimal. Tahun 2002, banyak sekali dokumen yang kami miliki, dan banyaknya argumenargumen untuk keterbukaan informasi. Harapannya bisa menjadi sejarah dan refleksi apakah KIP ini sudah berjalan semestinya atau belum, Sehingga inilah salah satu yang mendorong untuk dibentuknya sebuah lembaga Kebebasan Informasi (KI). 2. Pengelola website kebebasan informasi : Ari (Pengelola FOI) Selamat siang bapak ibu semua. Kita bersama koalisi masyarakat sipil lainnya, saya disini salah satu pelayan dari FOI ini. Artinya FOI ini punya sekretariat dan salah satu pelayannya adalah saya. Seperti yang dijelaskan pak tio tadi, sejak didorongnya RUU Kebebasan Informasi Publik (RUU KIP) sampai menjadi undang-undang. Namun, masih banyak terdapat kekurangan sampai saat ini yang harus kita kawal, terutama untuk kebebasan informasi itu sendiri. Kalau kita disini mungkin koalisi masyarakat dalam lingkup kecil saja. Namun, Kita berharap dengan adanya media yang dikelola oleh kawan-kawan ini, bagaimana agar KIP ini menjadi sebuah media keterbukaan informasi bagi masyarakat sesuai dengan yang diharapkan. Untuk saat ini kita mencoba memasukkan ke wilayah Pemilu, ada beberapa hal yang perlu disempurnakan untuk dijadikan masukkan. 3. Pengelola web Kebebasan Informasi di IPC : Arbain (IPC) Selamat siang teman-teman semua. Saya yang mengundang teman-teman via email dan mengiklankan lewat facebook. Namun, hanya 2 orang yang melihat. Setelah menggunakan iklan berbayar di media sosial, alhamdulillah sekitar 7000 orang yang melihat. Luar biasa sekali. Harapannya bisa menginspirasi masyarakat untuk keterbukaan informsi. Beberapa laporan hasil uji akses, sejak KIP ini dijalankan. Teman-teman di NGO juga terus melakukan uji akses demi berkembangnya Kkebebasan Informasi. Kami menyebutnya Launching, namun web ini sebenarnya sudah berjalan sejak tahun 2005. Pada awalnya, kami memfasilitasi nya melalui blog. Karena blog, jadi tidak ada matinya, dan blog ini dikelola oleh koalisi yang memiliki sekretariat. Pengunjung web sejak 2013 dari 1800 dan terus meningkat. Pada bulan november pengunjungnya mencapai 7164 orang. IPC mulai mengelola web KIP ini sejak 2010, sejak koalisi mendorong kebebasan informasi. Uji akses pernah kita coba untuk sektor migas, dan uji akses dilembaga-lembaga negara yang


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Notulensi launching Web 24 Desember 2013 by Arbain - Issuu