RADAR LAMPUNG | Sabtu, 6 April 2013

Page 1

SABTU, SAB S SA AB A BTU TU, T U,, 6 APR U APRIL RIL IL 2 20 201 2013 01 0 13

28 HALAMAN/Rp3.000,-

Satu untuk Semua

longsor, tujuh tewas MUARADUA – Sebanyak sembilan penambang batu asal Lampung Barat dan Lampung Utara pada pukul 09.30 WIB kemarin dihantam runtuhan tebing di Desa Tanjungbaru, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan, Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Sumatera Selatan. Enam penambang tewas seketika. Tiga penambang tewas asal Lampung adalah Wiwit, warga Kotabumi, Lampung Utara; Aki,

warga Bukitkemuning, Lampura; dan Gandi, warga Fajarbulan, Lampung Barat. Kemudian korban lainnya adalah Suhaimi, Gino, dan Iwan, ketiganya warga Desa Tanjungbaru. Sementara korban selamat, antara lain, Suharno, Herianto, dan Anwar, meskipun sempat tertimbun. Tidak hanya itu. Endi Surahman, petugas Dinas Pekerjaan Umum

Baca LONGSOR Hal. 4

FOTO-FOTO JPNN

SBY: Hanya Merah Putih! JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berharap polemik seputar penetapan bendera Bulan Bintang tidak merembet menjadi masalah yang lebih besar. Ia be berharap persoalan ini bisa segera diselesaikan. Karena itu, ia akan mengundang Gubernur Aceh Zaini Abdullah untuk menyelesaikan masalah tersebut di Istana. ’’(Kami akan) membicarakan bagaimana kita justru bersatu, bersinergi untuk memajukan Aceh, agar Aceh tetap tenang dan damai, agar Aceh bisa membangun masyarakat dan daerahnya, serta kesejahteraan rakyat bisa terus ditingkatkan. Itu yang harus saya ingatkan kepada seluruh pihak, termasuk saudara-saudara kita yang ada di Aceh,’’ kata SBY usai salat Jumat di kompleks Istana Kepresidenan kemarin. Bendera Bulan Bintang membuat gerah pemerintah pusat karena identik dengan simbol perlawanan yang dulu digunakan Gerakan Aceh Merdeka (GAM). Pemerintah Baca SBY Hal. 4

Tak Cuma Dikecam, Mendagri Juga Dipuji

Delapan Dibantai

Tragedi Rudenim Medan, Dendam Etnis Rohingya MEDAN – Bentrok sesama imigran Myanmar pecah di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Medan pada pukul 01.00 WIB kemarin. Sedikitnya delapan imigran asal Myanmar tewas dan 15 lainnya luka-luka. Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Heru Prakoso menuturkan, tragedi Baca DELAPAN Hal. 4

JELANG UJIAN NASIONAL

Ada Serangan Fajar, Curang Langsung Coret FOTO ABROR RIZKI / RUMGAPRES

BERI KETERANGAN: Presiden SBY saat memberi keterangan pers tentang penyerangan Lapas Cebongan dan polemik bendera Bulan Bintang di Aceh di halaman Masjid Baiturrahim, kompleks Istana, Jakarta, kemarin.

BBM

Kuota Lampung Ditolak PEMPROV Lampung akhirnya mendapat kepastian volume bahan bakar minyak (BBM) 2013. Namun, kuota yang diberikan tidak sesuai dengan usulan kebutuhan yang diajukan. Untuk BBM jenis solar, total kuota yang diberikan hanya 90,74 persen dari total hasil rekapitulasi jumlah kebutuhan. Atau sebanyak 559.018,646 kiloliter (KL) dari usulan 616. 027,7 KL solar. Kemudian untuk jenis premium, Lampung mendapat kuota 809.243,752 KL dari usulan 878.434,9 KL. Artinya, kurangnya 7,9 persen dari total pengusulan yang diajukan. Volume jatah BBM Lampung ini dituangkan dalam surat keputusan Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi No. 02/PSO/BPH MIGAS/KOM/2013. ’’Pagi ini (kemarin), kami telah mendapat salinannya via e-mail,’’ ujar Kabid Minyak dan Gas Distamben Lampung Baca KUOTA Hal. 4 http://www.radarlampung.co.id

JAKARTA – Serangan fajar tidak hanya terjadi pada hari pencoblosan pemilu. Panitia ujian nasional (UN) 2013 juga mencium potensi praktik serangan fajar. Bedanya, serangan fajar UN tidak membagikan sembako atau uang, melainkan kunci jawaban kepada

peserta ujian. Kepala Badan Standarisasi Nasional Pendidikan (BSNP) M. Aman Wirakartakusumah menuturkan, indikasi praktik serangan fajar hampir selalu terjadi setiap kali pelaksanaan UN. ’’Pelaku utamanya

BANDARLAMPUNG  Pernyataan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi kepada Radar Lampung terkait peraturan pemerintah pengganti undangundang (perppu) lagi-lagi menuai kontroversi. Gamawan menegaskan, perppu pelak- sanaan pilkada bagi kepala daerah yang akhir masa jabatannya pada 2014 tidak akan diterbitkan. Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. pun tak mau percaya begitu saja dengan pernyataan Gamawan itu. Ia tetap menunggu dasar hukum yang dijadikan pedoman untuk menggelar Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung. ”Tetap tunggu aturannya saja,” kata Oedin –sapaan akrab Sjachroedin Z.P.– kepada wartawan koran ini melalui pesan singkatnya kemarin. Baca TAK Hal. 4

diduga para guru yang direkrut menjadi tim sukses UN,’’ katanya di Jakarta kemarin. Tim sukses ini direkrut secara berjenjang. Mulai dari Dinas Pendidikan kabupaten/

GAMAWAN FAUZI

Baca ADA Hal. 4

Berbincang dengan Prof. Pratibha L. Gai, Penemu Mikroskop Elektron

Butuh 14 Tahun untuk Ciptakan Karya Kelas Dunia Ketika berada di Paris, Prancis, untuk meliput penganugerahan L’OrealUNESCO for Women in Science 2013 akhir bulan lalu, wartawan Jawa Pos (grup Radar Lampung) ANY RUFAIDAH bertemu ilmuwan perempuan kelas dunia. Dia adalah Prof. Pratibha L. Gai, penemu mikroskop elektron dari Inggris. PROF. Pratibha L. Gai menamakan temuannya sebagai Atomic Resolution Environmental Transmission Electron Microscope atau Atomic Resolution ETEM. Mesin setinggi lima kali tubuhnya itu memiliki banyak manfaat. Bila sebelumnya reaksi kimia hanya bisa diteliti pada benda di ruang dengan suhu tertentu, dengan mikroskop elektron itu, Pratibha dapat mengamati rangkaian

FOTO ANY RUFAIDAH/JPNN

TAK KENAL LELAH: Para peraih L’Oreal-UNESCO for Women in Science 2013 di Paris, Prancis.

reaksi kimia pada lingkungan sekitar. Pengajar di The University of York, Inggris, itu lantas menganalogikan, bila mikroskop biasa hanya dapat melihat reaksi kimia pada kue yang sudah matang, mikroskop karyanya bisa dipakai untuk mengamati reaksi kimia mulai awal. Sejak pencampuran adonan, pemasakan, hingga jadi kue yang sudah matang. ”Semua pengamatan dilakukan dengan satu mikroskop,” katanya ketika bertemu Jawa Pos di markas UNESCO, Paris, Kamis (28/3). Bukan hanya itu. Reaksi kimia yang diteliti pun bisa mencapai partikel terkecil, yakni atom. ”Atom itu seperti bola golf yang bergerak mengelilingi bulan. Bayangkan, sangat kecil kan. Nah, dengan mikroskop elektron, kita bisa melihatnya dengan jelas,” ujar perempuan kelahiran India itu. Baca BUTUH Hal. 4 Berlangganan, Hubungi: 0721 - 782306-7410327


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.