RADAR LAMPUNG | Kamis, 6 November 2014

Page 1

KAMIS, 6 NOVEMBER 2014

32 HALAMAN/Rp4.000.-

Satu untuk Semua

Bank Lampung Bobol Rp1 M

Harga BBM Naik Bulan Ini! JAKARTA – Hari-H kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) semakin dekat. Ancar-ancar yang dibuat pemerintah dari waktu ke waktu kian terang. Semula, disebutkan paling lama akhir tahun ini. Kemarin (5/11), perkiraan itu diperjelas pada November ini! Menteri Koordinator Perekonomian Sofyan Djalil menyatakan, kini pemerintah tengah fokus menyosialisasikan rencana pengalihan subsidi dan persiapan kompensasi. Jika sudah siap, harga BBM langsung naik. “Bulan ini (kenaikannya, Red). Tunggu saja,” tegasnya kemarin siang saat dimintai kepastian waktu kenaikan harga BBM. Ketika itu, Sofyan baru bertemu anggota Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Jakarta. Menurut dia, pemerintah menyadari sepenuhnya bahwa kenaikan harga BBM bersubsidi akan menimbulkan guncangan di masyarakat. Karena itu, pemerintah akan memastikan program kompensasi melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Kartu Indonesia Sehat (KIS), dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) sudah bisa diakses masyarakat kurang mampu ketika harga BBM dinaikkan. “Semuanya (menteri-menteri, Red) bergerak agar cepat selesai,” katanya. Sofyan menyatakan, selain persiapan sosialisasi dan pembagian kartu kompensasi, pemerintah melalui Kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan memonitor ketat distribusi BBM. Tujuannya, mencegah penyelundupan atau penimbunan BBM menjelang kenaikan harga.

Bendahara Disdik Lamsel Tersangka KALIANDA - PT Bank Lampung Cabang Kalianda kebobolan Rp1 miliar. Tersangkanya, Bendahara Dinas Pendidikan Lampung Selatan (Disdik Lamsel) Slamet. Modusnya, Slamet diduga memalsukan dokumen surat perintah pencairan dana (SP2D) Disdik. Ia mengubah SP2D dari Rp106 juta menjadi Rp1,106 miliar. Sukses mengakali SP2D pada Senin (27/10), Slamet kemudian mengajukan izin tidak masuk kerja sejak Rabu (29/10). Namun, hingga kemarin (5/11), ia tak juga ngantor. Pembobolan dana segar itu diketahui dari selisih angka yang cukup besar antara Bank Lampung dan Disdik Lamsel. Setelah diusut, ternyata penyebabnya dari SP2D dimaksud. Kadisdik Lamsel Burhanuddin enggan berkomentar mengenai masalah ini. Dia berjanji menjelaskan persoalan itu jika Slamet sudah masuk kerja. ”Yang bersangkutan kan sedang izin,” singkatnya. Mantan kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) ini menjelaskan, seharusnya Slamet sudah masuk kerja pada Senin (3/11).

ILUS TRA

SI H A

NDO

KO/R

ADA

R LA

MPU

NG

Baca BANK Hal. 7

Baca HARGA Hal. 7

Ratusan Penumpang KA Ekspres Telantar Dari Tarahan, Babaranjang Anjlok di Stasiun Air Tuba

Enggan Jemput Bola GUBERNUR Lampung M. Ridho Ficardo telah memerintahkan jajaran di bawahnya untuk segera menertibkan aset-aset bermasalah. Namun, semangat untuk perbaikan ini, agaknya, kurang mendapat respons dari bawahannya. Bukannya jemput bola dengan mendorong dinas atau instansi terkait segera mempercepat pendataan dan menata aset, sebagian malah masih menerapkan pola lama. Yakni menunggu laporan! Asisten IV Bidang Umum Pemprov Lampung Hamartoni Ahadis yang dikonfirmasi Radar Lampung kemarin mengaku belum mengetahui detail progres penataan aset, termasuk rumah dinas (rumdis). ”Kami masih menunggu satuan kerja (satker) melaporkannya,” ujarnya.

BLAMBANGANUMPU - Ratusan penumpang Kereta Api (KA) Ekspres jurusan Kertapati–Tanjungkarang tadi malam telantar. Penyebabnya adalah KA batubara rangkaian panjang (babaranjang) yang anjlok di Stasiun Air Tuba Km 211+3/4, pukul 15.00 WIB. Pantauan Sumatera Ekspres (grup Radar Lampung) di Stasiun Baturaja, puluhan keluarga penumpang KA Ekspres gelisah menanti keluarga mereka yang belum juga datang di stasiun. Pada waktu normal, biasanya KA tiba pukul 15.00.

”Namun, hingga malam ini (tadi malam, Red) seluruh KA penumpang belum ada yang sampai sini,” kata Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) AKBP Mulyadi. Dia menerangkan, pihaknya sedang menugaskan anggotanya ke lokasi kejadian untuk memberikan bantuan kepada penumpang yang telantar. Kepala Stasiun Baturaja Abdullah mengatakan, tepat pukul 20.00 WIB, babaranjang dengan Nomor KA BBR 28 yang anjlok itu sudah berhasil dievakuasi. ”Kini seluruh arus lalu

lintas kereta api sudah berjalan lancar seperti biasa,” yakinnya. Manajer Humas PT Kereta Api (Persero) Subdivre III.2 Tanjungkarang Muhaimin menambahkan, kereta dalam kondisi kosong. Berjalan dari Stasiun Tarahan (Lampung) menuju ke Muaraenim. ”Anjlok satu gerbong dengan dua roda satu as,” ujarnya. Dia tak menampik akibat kejadian ini, KA penumpang ekonomi tujuan Kertapati-Tanjungkarang sempat Baca RATUSAN Hal. 7

Mengungkap Praktik Ilegal Pasang Sambungan Baru Listrik

Baca ENGGAN Hal. 7

Bayar Rp3 Juta, Tiga Hari Beres BANDARLAMPUNG - PT PLN Distribusi Lampung sering berdalih krisis energi sehingga kerap melakukan pemadaman di provinsi ini. Yang disalahkan biasanya adalah gaya hidup konsumen yang boros listrik. Seperti ketika blackout (pemadaman menyeluruh) sejak Jumat (31/10). Deputi Manajer Humas I Ketut Darpa dalam pertemuan di Pemprov Lampung, Senin (3/11), menyatakan, pelanggan harus mengurangi daya pemakaian jika ingin pemadaman tak terjadi. Namun, benarkah krisis energi

terjadi akibat pelanggan yang boros? Belum tentu! Sebab, Radar Lampung menemukan fakta oknum-oknum di PLN yang bekerja sama dengan broker listrik, terus menjaring pelanggan baru. Tentu perbuatan ini kontraproduktif dengan PLN yang berulang kali mengeluhkan kekurangan daya. Pelanggan terus bertambah, sementara daya tetap. Akibatnya, tentu sampai kapan pun pemadaman akan terus terjadi. Baca BAYAR Hal. 7 FOTO NET

FOTO JPNN

BADAK BARU INDONESIA Inilah Panser Badak produksi terbaru Pindad yang dipamerkan pada Indo Defence 2014 Expo di Jakarta International Expo kemarin. Panser diproduksi tahun depan bersama pesawat tempur hasil kerja sama Indonesia dengan Korea Selatan, yakni KFX.

INFO HAJI

Sudah 295 Wafat KEMENTERIAN Agama (Kemenag) terpaksa belum bisa memulangkan 22 jamaah haji dari Arab Saudi karena masih sakit dan harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Saudi. Padahal, hari ini (6/11) rencananya Kemenag memulangkan kloter terakhir jamaah haji. Yang termasuk dalam kloter terakhir adalah embarkasi Solo, Banjarmasin, dan Makassar. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Abdul Jamil kemarin (5/11) memimpin penyambutan kedatangan kloter JKS 83 yang berisi 432 jamaah haji. Jamaah yang berasal dari Bandung Barat, Sukabumi, dan Cimahi itu menumpang pesawat Saudi Arabia Airlines. Baca SUDAH Hal. 7

Ketika Thailand Menatap Pasar Bebas ASEAN 2015 (2-Habis)

Maklumi Wisata Seks, Targetkan Tiga Besar Dunia Selain otomotif, industri pariwisata Thailand berkembang pesat. Pada 2013, mereka menjadi negara dengan kunjungan wisatawan terbanyak di Asia Tenggara dengan angka 26,5 juta orang. Data itu membuat Thailand makin percaya diri menghadapi ASEAN Economic Community (AEC) 2015. Laporan Agus Muttaqin/ JPNN, BANGKOK DENYUT pariwisata Thailand terasa di Ancient City, kawasan Samut Prakan, Bangpoo. Ratusan turis lokal dan asing membaur mengikuti tur di taman replika

MINIATUR Turis mengunjungi The Ancient City di kawasan Samut Prakan, Bangkok, yang merupakan miniatur geografis Thailand.

geografis Thailand. Resor yang dibangun pelestari budaya Prapai Viriyahbhun itu menyuguhkan miniatur bangunan khas Thailand yang menyerupai Kota Bangkok pada masa lampau. Dari sisi luas, Ancient City hanya seperlima luas Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang mencapai 150 hektare dan koleksinya terbilang seadanya. Namun, pengunjung terus mengalir setiap hari. Juga banyak turis lokal yang memenuhi Asiatique, pusat keramaian baru di tepi Sungai Chao Praya, kawasan Chanroenkrung. Di sana, muda-mudi tampak bercengkerama hingga larut malam. Pengelola hotel pun mendapat berkah dari berkembangnya industri pariwisata. Baca MAKLUMI Hal. 7

FOTO JPNN

http://www.radarlampung.co.id

Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544, Rp105.000.- Per Bulan


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
RADAR LAMPUNG | Kamis, 6 November 2014 by Ayep Kancee - Issuu