161117

Page 1

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

24 HALAMAN/Rp3.000

SSatu atu un uuntuk ntuk Semua Semua

Karir Politik Musa Zainuddin Terancam Tamat Divonis 9 Tahun, Denda Rp500 Juta, dan Uang Pengganti Rp7 M serta Pencabutan Hak Politik

Dijemput KPK, Setnov Raib Pengurus Golkar Sebut Tidak Ada di Rumah JAKARTA A – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya mengambil langkah tegas dalam menyikapi sikap tidak kooperatif Setya Novanto (Setnov) yang berkali-kali mangkir dari pemeriksaan. Tadi malam (15/11), sejumlah personel KPK bersama anggota brimob mendatangi rumah Setnov di Jalan Wijaya XIII Nomor 19, Jakarta. Mereka diduga menjemput paksa tersangka

B Ba ccaa | JJOK JO O OK KOW KOW OWI O WI | H WI Ha Hal a.4 Baca JOKOWI Hal.

JAKARTA – Karir legislator asal Lampung Musa Zainuddin di dunia politik terancam tamat. Ini setelah majelis hakim Pengadilan Tipikor Jakarta menjatuhkan vonis 9 tahun penjara pada politikus PKB tersebut kemarin (15/11). Selain vonis 9 tahun penjara, majelis hakim juga menjatuhkan hukuman denda sebesar Rp500 juta subsider 3 bulan kurungan. ’’Mengadili, menyatakan terdakwa Musa Zainuddin terbukti secara sah dan bersalah melakukan tindak pidana korupsi secara bersamasama,” kata ketua majelis hakim Mas’ud di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta Pusat, kemarin (15/11). Baca | KARIR | Hal. 4

korupsi pengadaan E-KTP tersebut. Delapan penyidik KPK meminta penjaga pintu gerbang untuk masuk. Mereka langsung masuk rumah Setnov. Sedangkan para anggota brimob yang berjumlah sekitar 30 personel menjaga seputar rumah ketua DPR itu. Sebagian di antara mereka berjaga di pintu gerbang rumah pribadi Setnov. Sebagian lagi berjaga berjag a a di depan pintu rumah serta mobil Lexus yang sehari-hari dipakai Setnov berdinas sebagai ketua DPR. Baca | DIJEMPUT | Hal. 4

Penda Pendataan 5 Ribu Bedah Rumah Dimulai, Gube Gubernur Minta Program Tepat Sasaran

Menguat, Poros Baru Caden Dang Ike-Sutono BANDARLAMPUNG – Sejak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung mengumumkan syarat dukungan pasangan calon perseorangan pada Kamis (9/11), sejumlah nama bermunculan untuk meramaikan pemilihan gubernur (pilgub). Pengumpulan dukungan kartu tanda penduduk (KTP) sebagai syarat maju sebagai calon independen (caden) pun kian masif terdengar di masyarakat. Belakangan, mencuat kabar adanya poros baru kandidat bakal calon gubernur (balongub) dari jalur nonparpol, yakni Staf Ahli Bidang Sosial Politik Kapolri Irjen Ike Edwin.

BANDARLAMPUNG - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mulai mendata 5 ribu calon penerima bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) 2018 di sebelas kabupaten. Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo meminta program ini dapat memprioritaskan warga yang betul-betul mem-

MUHAMMAD RIDHO FICARDO

butuhkan dan tepat sasaran. ’’Ini program mulia dan tabungan akhirat. Saya betul-betul meminta kepada para fasilitator, kepala desa, dan camat memprioritaskan warga yang benar-benar membutuhkan sesuai kriteria yang ditetapkan. Jangan sampai program ini salah sasaran, karena masih banyak warga yang rumahnya tidak layak huni,” kata Ridho melalui Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Heri Suliyanto pada pembekalan fasilitator

dan tim teknis BSPS di Bandarlampung, Selasa (14/11). Dijelaskan Ridho, masih ada 93.725 warga Lampung tinggal di rumah tidak layak huni. Untuk itu, dia mengajak kepala daerah di 11 kabupaten tersebut juga membuat program serupa agar mempercepat penanganannya. Bantuan ini, lanjut Ridho, merupakan stimulus dalam menggerakkan gotong royong membantu warga tak mampu. Baca | PENDATAAN | Hal. 4

Baca | MENGUAT | Hal. 4

Munas X KAHMI di Tengah Pusaran Pragmatisme Politik Oleh: Sem Haesy KORPS Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) yang sudah menapaki usia lebih dari separuh abad (51 tahun) adalah wadah berhimpun alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang berkomitmen mewujudkan Insan Cita sebagai prinsip dasar dalam tujuan HMI. Maknanya, KAHMI merupakan wadah untuk menghimpun kaum intelektual (insan akademis), kreatif (pencipta), yang ikhlas mengabdi bagi agama–nusa–bangsa (pengabdi)–keindonesiaan dan keislaman, wadah intelektual muslim (bernapaskan Islam), serta insan yang bertanggung jawab kebangsaan (mewujudkan negara adil makmur yang diridai Allah SWT). Baca | MUNAS | Hal. 4

http://www.radarlampung.co.id

Menikmati Malam Bersama Pumpuk dan Bubur Jawak, Kuliner Langka Belitung

Bahan Langka, tiap Hari Cuma Sedia Sepuluh Porsi Pergeseran pola makan ke beras membuat pumpuk dan bubur jawak kian sulit ditemukan di Belitung. Tengah diupayakan pumpuk yang tahan lama biar bisa jadi buah tangan.

FOTO SAHRUL YUNIZAR/JPG

’’Anda beruntung, masih ada duaduanya (pumpuk dan bubur jawak, Red),” kata Ferizal, pemilik warung bernama Warung Kopi 1001 itu. Pada Rabu malam pekan lalu (8/11) itu, warung di Manggar, Belitung Timur, tersebut memang tengah ramai. Malam Kamis memang tak pernah sepi di pulau penghasil timah itu. Sebab, semasa timah masih berjaya, tiap Rabu para pendulang timah menerima upah atas hasil kerja mereka. Yang lantas dirayakan dengan berbelanja di pasar, bersantap di warung makan, atau nongkrong di kedai kopi. Dan, tradisi itu bertahan sampai sekarang.

LANGKA: Dari kiri, Restu, Egi Grismantara, Novi Arini, dan Septy Dwi Yolanda menyantap pumpuk dan bubur jawak di Warung Kopi 1001 sambil berbincang santai.

Baca | BAHAN | Hal. 4

Laporan Sahrul Yunizar, BELITUNG TIMUR PENCARIAN itu berakhir di sebuah warung kopi. Di papan yang terpajang di muka warung, tertulis dua makanan khas Belitung yang sudah demikian sulit dicari: pumpuk dan bubur jawak.

Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544


KOMUNIKASI BISNIS

2

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Honda Verza Dongkrak Penjualan Segmen Sport BANDARLAMPUNG Honda Verza mencatatkan penjualan sebanyak 6.985 unit pada Oktober 2017. Angka itu mengalami pertumbuhan 43 persen jika dibandingkan September 2017 yang hanya terjual 4.885 unit. ’’Raihan positif ini sekaligus mengantarkan Honda Verza menjadi penyumbang terbesar di segmen sport Honda pada Oktober 2017,” kata Didi Kwok, deputy general manager sales division Astra Honda Motor (AHM). Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) pada bulan Oktober, penjualan sepeda motor nasional tercatat sebanyak 579.552 unit.

Penjualan motor Honda mencetak angka 436.974 unit. Di bulan yang sama, penjualan sepeda motor sport secara nasional tercatat sebesar 39.299 unit, dimana 51 persen disumbang penjualan motor sport Honda sebanyak 20.209 unit. Menurut Didi, Honda Verza menjadi motor pilihan utama di segmen sport Honda dengan penjualan sebesar 6.985 unit. Motor sport Honda ini dipilih karena ketangguhan dan irit bahan bakar saat digunakan dalam kegiatan konsumen sehari-hari hingga ke pelosok negeri. Pertumbuhan ini, lanjut Didi, tidak lepas dari kesetiaan para konsumen pecinta sepeda motor Honda Tanah Air yang

senantiasa memilih Honda Verza sebagai tunggangan berkendara dalam beraktivitas. “Kami sangat mengapresiasi besarnya dukungan konsumen yang telah setia memilih produk kami, salah satunya Honda Verza yang tetap dicintai sejak pertama kali diluncurkan hingga hari ini,” ujarnya. Sementara penyumbang terbanyak kedua di segmen sport adalah Honda CB150R StreetFire dengan memberikan kontribusi penjualan 6.420 unit, diikuti CBR series sebanyak 6.403 unit, Megapro 220 unit, dan Honda CRF250RALLY sebanyak 137 unit. Adapun motor sport Big Bike Honda terjual 44 unit pada Oktober 2017. (kyd/rls/c1/kyd)

FOTO IST

PERAKITAN: Karyawan AHM sedang merakit motor Honda Verza. Penjualan motor segmen sport Honda tersebut mencatatkan hasil positif pada Oktober 2017.

Teknokrat Juara 1 Debat Bahasa Inggris Sumatera BANDARLAMPUNG – Universitas Teknorat Indonesia tidak pernah berhenti mengukir prestasi. Teranyar, Tim Debat Bahasa Inggris Teknokrat kembali meraih juara 1 pada kejuaraan debat tingkat Sumatera. Pada kejuaraan bertajuk The 8th Sumatran IDEA Debate, Teknokrat yang menurunkan mayoritas mahasiswa juniornya berhadapan dengan para peserta lain yang datang dari Universitas Negeri Sriwijaya Palembang, Universitas Negeri Lampung, Politeknik Negeri Sriwijaya, Universitas Negeri Bengkulu, dan sebagainya.

SANG JUARA: Tim Debat Bahasa Inggris Universitas Teknokrat Indonesia berhasil meraih juara 1 pada kejuaraan debat tingkat Sumatera bertajuk The 8th Sumatran IDEA Debate.

DALAM ajang yang diselenggarakan oleh English Debating Society (EDS) Politeknik Negeri Sriwijaya Palembang pada 10-13 November 2017 tersebut, mahasiswa S1 Sastra Inggris Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan (FSIP) Teknokrat Qadryza Claudya dan Desi Yulia Adha berhasil keluar sebagai juaranya setelah mengungguli tiga finalis lainnya yaitu dua tim Universitas Negeri Sriwijaya dan satu tim Politeknik Negeri Sriwijaya. Sumatran IDEA Debate adalah kompetisi debat berbahasa Inggris yang diselenggarakan setiap tahunnya untuk mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris dan intelektualitas para mahasiswa di Sumatera. Selain itu, pada bulan Oktober lalu tim debat Teknokrat juga berhasil meraih gelar juara tingkat Sumatera pada kejuaraan bertajuk Lampung Overland Various English Competition (LOVE Comp) 2017 yang diselenggarakan

FOTO IST

Universitas Lampung. Bahkan, mahasiswa S1 Sastra Inggris FSIP Teknokrat, Qadryza Claudya dan M. Keanu Adepati mendapat predikat Best Speaker (pembicara terbaik) dalam ajang tersebut. Keseriusan dan konsistensi Universitas Teknokrat Indonesia untuk terus menorehkan prestasi terbaik di tingkat nasional diungkapkan oleh Dr. H.M. Nasrullah Yusuf, SE., MBA., selaku Rektor. Dia menyatakan akan terus melakukan pembinaan dan memaksimalkan potensi mahasiswa agar mampu meningkatkan prestasi di masa depan. ’’Ini merupakan wujud pengabdian Teknokrat dalam memajukan pendidikan dan mengharumkan nama Provinsi Lampung di kancah nasional,” tandasnya. (rls/c1/kyd)

PTPN 7-PTPP Optimalisasi Aset BANDARLAMPUNG – PT Perkebunan Nusantara (PTPN) 7 bersama PT Pembangunan Perumahan (PP) berupaya meningkatkan aset BUMN melalui penggarapan lahan seluas 820 hektare. Optimalisasi aset milik PTPN 7 yang berada di Desa Bulok, Kalianda, Lampung Selatan, tersebut ditargetkan dapat menghidupkan kondisi perusahaan di tahun 2018. ’’Optimalisasi berjalan di tahun depan sehingga kewajiban terhadap perbankan dan supplier terpenuhi. Dan di tahun 2023 harapannya kondisi perusahaan stabil dan nyaman,” kata Dolly P. Pulungan, Dirut PTPN 7, kemarin. Dolly menjelaskan, kondisi aset yang berada di Afdeling Kalianda unit Bergen berupa kawasan Teluk Nipah yang memiliki bentang pantai berpasir putih pada satu sisi dan bibir laut dengan bebatuan yang menjorok ke laut di sisi lainnya. Menurutnya, eksotisme pantai ini didukung kontur lahan yang langsung berbukit. Dari ujung terdepan puncak bukit, pemandangan laut Selat Sunda yang terdapat Gunung Anak Krakatau (GAK) bisa menjadi view sempurna. “Sehingga area ini bisa menjadi semacam balkon di atas laut. Dataran puncak

ini dapat mengakomodasi berbagai wahana semisal paralayang, paramotor, gantole, hiking tranck, dan olah raga berbasis adventure lainnya yang mampu menarik turi ke lampung,” ujarnya. Selain itu, lanjut Dolly, lahan datar yang saat ini berisi tanaman karet bisa disulap menjadi lapangan golf, hotel, dan fasilitas lainnya. Dengan posisi di Jalan Lintas Sumatera dan berjarak 55 Km dari Bandarlampung dan 39 Km dari Pelabuhan Bakauheni, kawasan ini diharapkan mampu menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata. “Apalagi akan ada jalan tol dari Bakauheni ke Palembang yang melintas tak jauh dari Teluk Nipah. Ini adalah masa depan Pariwisata Indonesia dan menjadi buffer perkembangan Jakarta,” kata dia. Terlebih, Menteri BUMN Rini Soemarno telah secara khusus berkunjung ke Teluk Nipah pada tanggal 23 September 2017. Penandatanganan kerja sama ini, kata Dolly, tindak lanjut dari peninjauan tersebut. ”Ibu Menteri sangat respek dan saat itu berjanji segera membentuk tim studi kelayakan. Dan hari ini kami wujudkan,” kata dia. Mengenai isi kerja sama

dengan PT. PP, sambung Doly, setelah tahap komitmen akan dilanjutkan dengan pembentukan tim khusus untuk melakukan studi mendalam terhadap kelayakan. Tim yang segera dibentuk dari berbagai disiplin ilmu dan keahlian ini diberi waktu maksimal setahun untuk memberi rekomendasi tentang proyek yang akan dibangun. “Kalau bayangan apa riilnya yang akan dibangun, masih harus menunggu tim FS (feasibility) bekerja. Yang pasti, sesuai potensinya yakni, kawasan wisata terpadu,” terang Dolly. Meski masih harus melalui beberapa tahapan, Dolly optimis bahwa proyek besar ini akan terwujud. Karena itu, dia berharap semua pihak dan masyarakat sekitar bisa menyambut baik upaya pemerintah dalam pembangunan. Bahkan dalam waktu dekat, pihaknya akan bersinergi dalam pembentukan tim studi kelayakan yang melibatkan seluruh unsur, termasuk pemerintah daerah dan stake holders pariwisata. “Harapanya dengan kerjasama ini dapat menumbuhkan sinergi BUMN dalam bidang wisata sehingga saling menguntungkan semua pihak,” tandasnya. (ing/c1/ kyd)

FOTO INGGRID PUTRI SURAHMAN/RADARLAMPUNG

ROMANTISAN: Hotel Grande memberikan layanan romantic room dan romantic dinner yang dikemas dalam promo akhir tahun.

Hotel Grande Fasilitasi Momen Romantis BANDARLAMPUNG Hotel Grande Lampung menawarkan promo spesial akhir tahun 2017. Promo bertajuk romantic room ini berlaku hingga 31 Desember. Dina, staf marketing Hotel Grande Lampung, menjelaskan bahwa sesuai temanya, setiap kamar didekorasi hingga secantik mungkin untuk mengabadikan acara ataupun momen spesial. ’’Kamarnya dihias untuk merayakan hari spesial seperti anniversary, birthday, atau bridal shower,” kata Dina kemarin.

Menurutnya, tipe kamar yang disediakan sangat beragam. Mulai dari standar, superior, superior king, deluxe, dan junior suite dengan beragam fasilitasnya. Selain posisinya yang strategis di pusat kota, harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau yakni, Rp400 hingga Rp600 ribu. “Resevasi kamar perlu dilakukan maksimal 7 hari sebelum dipakai dengan melakukan deposite 50 persen dari harga kamar. Tamu tidak perlu memikirkan biaya dekor,

karena sudah include dengan harga kamar,” terangnya. Tidak hanya itu, sambung Dina, pihaknya juga menawarkan romantic dinner berkonsep makan malam di poolside Grande dengan meja dekorasi romantis, khususnya untuk hari special Birthday dan Anniversary. “Dinner ini minimal dipesan oleh 2 orang. Nantinya bakal dijamu dan dilayani bak raja fan ratu. Menu hidangan juga sangat beragam dengan harga bersahabat,” tandasnya. (ing/c1/kyd)


KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

KOMUNIKASI BISNIS

3

Pesta Blanja Poin Telkomsel Masuki Periode Kedua

FOTO IST

KOCOK UNDIAN: Telkomsel melakukan pengundian program Pesta Blanja Poin periode pertama di kantor pusat, Jakarta. Pengundian ini mengakhiri undian periode pertama yang berlangsung sepanjang Oktober 2017.

Oktober, Nilai Ekspor Tembus USD392,86 Juta BANDARLAMPUNG – Nilai ekspor Lampung pada Oktober 2017 mencapai USD392,86 juta. Angka tersebut mengalami peningkatan USD92,86 juta atau naik 30,95 persen dibandingkan ekspor September 2017 yang tercatat USD300,00 juta. ’’Jika dibandingkan Oktober 2016 yang tercatat USD372,29 juta, nilai ekspor Oktober 2017 juga mengalami kenaikan sebesar USD20,57 juta atau mengalami kenaikan

5,52 persen,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung Yeane Irmaningrum saat memberikan keterangan pers di kantornya kemarin. Dijelaskanya, kenaikan nilai ekspor tersebut didukung lima golongan barang utama yakni, lemak dan minyak hewan/ nabati, batu bara, kopi, teh, rempah-rempah, olahan dari buah-buahan/sayuran, serta karet dan barang dari karet. Menurutnya, Batu Bara menjadi penyumbang ekspor

Lampung terbesar karena mengalami kenaikan du kali lipat. Ningrum merinci, kenaikan nilai ekspor Oktober 2017 terhadap September 2017 terjadi pada empat golongan barang utama. Yakni, batu bara naik 106,92 persen, lemak dan minyak hewan/nabati naik 50,04 persen, karet dan barang dari karet naik 21,80 persen, serta kopi, teh, rempah-rempah naik 3,30 persen. “Kalau satu golongan barang utama

lainnya yaitu olahan dari buah-buahan/sayuran mengalami penurunan sebesar 7,92 persen,” jelasnya. Sementara, kontribusi lima golongan barang utama terhadap total nilai ekspor Lampung pada September 2017 meliputi, lemak dan minyak hewan/nabati sebesar 16,63 persen, batu bara, 16,51 persen, kopi, teh, rempah-rempah 5,70 persen, olahan dari buahbuahan/sayuran, serta karet dan barang dari karet 4,65

persen. “Peranan kelima golongan tersebut mencapai 82,78 persen,” tandasnya. Berdasarkan data BPS, Negara utama tujuan ekspor Lampung pada bulan Oktober 2017 ke Tiongkok mencapai USD74,90 juta, India USD51,41 juta, Italia USD49,09 juta, Amerika Serikat USD43,48 juta, dan Belanda USD20,77 juta. Peranan kelima negara tujuan ekspor ini mencapai 61,00 persen,” pungkassnya. (ing/p2/c1/kyd)

BANDARLAMPUNG – Sebagai penghargaan kepada pelaanggan setianya, Telkomsel mengundi program Pesta Blanja Poin periode pertama di kantor Telkomsel, Jakarta, Selasa (14/11). Pengundian ini sekaligus akhir dari program undian periode pertama sepanjang bulan Oktober. Pelanggan 0811347xxx dari Surabaya berhasil memenangkan hadiah utama berupa satu unit mobil BMW 320i. Sedangkan 082292152xxx dari Makassar dan 081370781xxx dari Medan masing-masing mendapatkan satu unit mobil Honda Brio. Sementara periode kedua Program yang sama berlangsung dari tanggal 1 November - 30 November 2017. Untuk pengundiannya akan dilakukan pada Desember 2017. Head of Postpaid Marketing Telkomsel, Jason Tan mengucapkan rasa syukur dan selamat kepada para pelanggan yang telah menjadi pemenang dalam pengundian pertama Pesta Blanja Poin Telkomsel. “Untuk merayakan akhir tahun 2017 ini, kami ingin mengapresiasi pelanggan setia yang telah memberikan dukungannya kepada produk dan layanan kami. Telkomsel akan terus berusaha meningkatkan kualitas layanan kami sehingga dapat menjadi

penyedia layanan dan solusi mobile digital lifestyle kelas dunia yang terpercaya,” kata Jason Tan melalui keterangan persnya. Ia menjelaskan, Pesta Blanja Poin merupakan program undian yang dapat diikuti seluruh pelanggan Telkomsel, baik pelanggan pasca bayar (Kartu Halo) maupun pra bayar (simPATI, Kartu As dan Loop). Kupon undian bisa didapatkan dengan berbagai cara seperti, dengan melakukan penukaran Telkomsel Poin dengan kupon undian, pembelian paket-paket tertentu layanan telepon, SMS, data/internet, NSP, atau layanan Music Max, Video Max dan voucher games serta konten. “Semuanya tentu dapat dlakukan dengan cukup mengakses *123#, atau melalui aplikasi MyTelkomsel,” jelasnya. Pelanggan, sambung Jason Tan, juga bisa memperoleh kupon undian dengan menukarkan langsung Telkomsel Poin untuk mendapatkan voucher belanja online di BLANJA.com. “Selain itu kupon undian dapat diperoleh dengan melakukan transaksi T-CASH TAP senilai minimal Rp20 ribu atau dengan melakukan registrasi ulang kartu pra-bayar milik pelanggan yang belum diregistrasi ulang,” ujarnya.(ing/rls/ c1/kyd)


4

BERITA UTAMA

R ADAR LAMPUNG

Karir...

Jawa Pos Group Dari Hal. 1

Majelis hakim juga memerintahkan Musa membayar uang pengganti Rp7 miliar serta pencabutan hak politik selama 3 tahun setelah menjalani masa pidana pokok. ’’Menjatuhkan pidana tambahan pencabutan hak untuk dipilih selama 3 tahun selesai terdakwa menjalani pidana pokoknya,” terang Mas’ud. Sementara selama proses hukum berlangsung, Musa belum mengembalikan uang ke negara. ’’Membayar pidana uang pengganti Rp7 miliar paling lama 1 bulan. Jika tidak dibayar, harta benda dilelang jaksa penuntut umum untuk menutupi uang pengganti tersebut. Dengan ketentuan jika tidak mencukupi, maka diganti dengan pidana penjara 1 tahun,” paparnya. Majelis hakim menyatakan Musa selaku anggota Komisi V DPR terbukti menggerakkan agar mengusulkan program tambahan prioritas atau dana optimalisasi proyek pembangunan dalam proyek pembangunan jalan di wilayah Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) IX Maluku dan Maluku Utara. Hakim menyatakan, Musa terbukti menerima fee dari Direktur PT Windhu Tunggal Utama Abdul Khoir dan Komisaris PT Cahaya Mas Perkasa So Hok Seng alias Aseng. Majelis hakim menjelaskan, sehari sebelum persetujuan komisi V terhadap Kementerian PUPR terhadap APBNP 2016, terdakwa bertemu Dwi Kus dan Faisal Yufri di DPR. Mereka menanyakan apakah program optimalisasi sudah masuk badan anggaran (banang). Ternyata, program itu sudah masuk rencana kerja kementerian dan disetujui dewan untuk jadi DIPA tahun anggaran 2016. ’’Itu dilakukan terdakwa setelah bertemu Kepala BPJN IX Maluku dan Maluku Utara, Amran HI Mustary, dan rekanan kontraktor di Maluku Abdul Khoir selaku direktur PT Windhu Tunggal Utama. Setelah mendapat kepastian usulan akan dikerjakan Abdul Khoir dan So Hok Seng alias Aseng dengan mendapat fee 8 persen dari 2 kontraktor tersebut,” papar hakim. ’’Menimbang dengan demikian janji pemberian uang dari Abdul Khoir dan So Hok Seng alias Aseng pada terdakwa telah terwujud, dengan tujuan untuk menggerakkan agar terdakwa berbuat sesuatu, yakni mengusulkan dana optimalisasi di Maluku menjadi RK dikerjakan kontraktor dengan menerima fee,” imbuh hakim. Pemberian fee itu, lanjut hakim, diawali serangkaian pertemuan Musa dengan Abdul Khoir, So Hok Seng, dan Amran HI Mustary. Majelis menyatakan keempatnya terbukti bersama-sama melakukan korupsi. “Kesepakatan terdakwa menambah dana optimalisasi di DPR dengan imbalan fee 8 persen, dengan imbalan proyeknya dikerjakan Abdul Khoir dan So Hok Seng dan dengan sepengetahuan Amran HI Mustary. Sehingga pengerjaan proyek di Maluku harus melalui satu pintu seizin Amran Mustary. Terbukti terdapat kerja sama Abdul Khoir dan Amran Mustary, maka unsur dilakukan bersamasama dan turut serta telah memenuhi,” papar hakim. Berdasarkan fakta hukum, Musa terbukti menerima imbalan fee senilai Rp7 miliar dari pengerjaan proyek Jalan Taniwel-Saleman dan Jalan Piru Waisala. Uang itu diberikan Abdul Khoir dan Amran melalui staf terdakwa Mutakin. “Abdul Khoir dan So Hok Seng mengakui telah mengeluarkan uang Rp8 miliar. Dari jumlah tersebut diambil Rp1 miliar Jaelani, sedangkan uang Rp7 miliar diserahkan Mutakin, staf terdakwa, dengan demikian penyerahan uang telah terjadi,” kata hakim. Dalam pertimbangannya, hakim menyatakan hal yang memberatkan Musa ialah merusak citra perwakilan rakyat, memberikan keterangan berbelit-belit di persidangan, dan belum mengembalikan uang hasil korupsi. Sedangkan hal yang meringankan ialah belum pernah dihukum dan memiliki tanggungan keluarga. Terkait unsur menerima hadiah, hakim mengatakan pada Februari 2016 Musa pernah memerintahkan stafnya Mutakin untuk pergi dari Jakarta setelah menerima surat panggilan sebagai saksi di KPK. Hakim menyebut saksi menerima imbalan sebesar Rp10 juta dari Musa. Atas perintah itu Mutakin sempat berpindah-pindah kota dari Aceh, Batam, dan Lampung. “Menimbang dengan rangkaian unsur menerima hadiah tersebut telah terpenuhi,” sambung Sigit. Berdasarkan beragam pertimbangan itu, Musa dinyatakan terbukti melanggar Pasal 12 huruf a atau Pasal 11 UndangUndang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Vonis ini lebih ringan daripada tuntutan jaksa penuntut umum pada KPK, yakni 2 tahun penjara dan denda Rp1 miliar subsider 6 bulan kurungan. Musa terbukti melanggar Pasal 12 huruf a atau Pasal 11 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Menanggapi putusan ini, pria yang masih tercatat sebagai ketua DPW PKB Lampung itu mengaku tengah mempertimbangkan untuk mengajukan banding. ’’Sesuai kesepakatan dengan PH (penasihat hukum) tadi, dalam satu minggu ini kami mendiskusikan apakah akan banding atau tidak,” kata Musa seusai sidang kemarin. Sayang, dia enggan berkomentar banyak soal putusan hakim tersebut. Musa yang kala itu dikelilingi keluarga dan penasihat hukumnya tetap terlihat tenang. Bahkan, ia masih sempat melempar senyum dan meminta dukungan dari semua pihak. ’’Mohon doanya semua ya,” ucapnya seraya meninggalkan awak media. (dtc/jpg/c1/fik)

Pendataan...

Dijemput... Dari luar rumah, tidak tampak ada aktivitas Setnov di dalam rumahnya. Namun, ketua umum Partai Golkar itu dipastikan tidak sendirian. Di depan rumah Setnov tampak terparkir mobil Mercedes-Benz milik Koordinator Bidang Kepartaian Kahar Muzakir. Sekitar pukul 22.45 WIB, tampak aktivitas di ruang depan tepat di sebelah pintu utama rumah Setnov. Tampak sosok Deisti Novanto, istri Setnov, tengah duduk berbincang dengan pengacara Setnov, Fredrich Yunadi. Deisti terlihat duduk, sedangkan Fredrich seperti menyodorkan sebuah berkas kepadanya. Sekitar pukul 23.00 WIB, Sekjen Partai Golkar Idrus Marham tiba di rumah Setnov. Namun, dia tidak masuk ke kediaman Setnov. Idrus

Sambungan dari Hal. 1 hanya bergegas masuk ke Kafe Patio, sebuah kafe yang berlokasi tepat di seberang rumah Setnov. Hingga pukul 23.20 WIB, para penyidik KPK belum keluar dari rumah Setnov. Sangat mungkin para penyidik itu tengah bernegosiasi dengan Setnov. Ketua Badan Anggaran DPR dari Fraksi Partai Golkar Aziz Syamsuddin juga mendatangi rumah Setnov pukul 23.25 WIB. Tidak banyak komentar yang disampaikan Aziz yang terus berjalan menuju rumah Setnov. ’’Sabar, sabar,” tutur legislator dari dapil Lampung ini. Sementara itu, KPK sudah menyiapkan ruang tahanan untuk Setnov. Yakni Rumah Tahanan (Rutan) KPK di gedung baru komisi antirasuah. ”Sudah ada (ruang tahanan untuk Setnov, Red),” ujar sumber internal KPK. Rutan di

gedung KPK merupakan bangunan baru yang dibuka Oktober lalu. Sumber itu menambahkan, sebelumnya Andi Agustinus alias Andi Narogong juga ditahan di rutan tersebut. Nah, dia kini dipindah ke Rutan Cabang KPK di Pomdam Jaya Guntur. Keduanya sengaja dipisah untuk kepentingan penyidikan. Sekitar pukul 23.30 WIB, Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Mahyudin keluar dari rumah Setnov. Mahyudin menyatakan, dirinya datang sebelum para penyidik tiba di rumah Setnov. ”Saya mau bahas soal pilkada. Kata ajudan, Pak Setnov di rumah, tapi tadi saya tunggu tidak ada,” kata Mahyudin. Pria yang juga wakil ketua MPR itu mengaku, di dalam rumah Setnov hanya ada Deisti Astriani Tagor (istri

Menguat... Perdana menteri Kerajaan Adat (Islam) Paksi Pak Sekalabrak ini pun mengaku sudah berkomunikasi dengan Sekretaris Provinsi Lampung Sutono terkait peluang berpasangan dalam pilgub. Menariknya, baik Dang Ike –sapaan akrab Ike Edwin– maupun Sutono masuk dalam daftar bakal calon wakil gubernur (balonwagub) dari PDI Perjuangan yang akan mendampingi Wali Kota Bandarlampung Herman H.N. Di mana, Herman telah mengajukan empat nama balonwagub kepada DPP PDIP untuk kemudian mengerucut menjadi satu orang. ’’Iya, mungkin (Ike Edwin atau Sutono menjadi balonwagub),” kata Herman kepada wartawan usai menghadiri workshop kampanye setara dan damai di Hotel Emersia, Rabu (15/11). Kepada Radar Lampung via wawancara video call WhatApps kemarin, Dang Ike mengapresiasi dukungan masyarakat kepadanya untuk maju pilgub, termasuk maju dari jalur perseorangan. Meski begitu, lulusan

Setnov), didampingi Yunadi selaku kuasa hukum, serta para pembantu. Mahyudin menyebut dirinya sempat bingung karena banyak orang masuk ke rumah Setnov. Ternyata mereka adalah para penyidik KPK dan personel Brimob. ”Begitu mereka datang, saya mau pulang, tapi nggak enak. Karena nggak ada laki-laki di dalam rumah. Terpaksa saya temani,” ujar Mahyudin. Selama di dalam rumah, Mahyudin mengaku lebih banyak diam. Dia tidak ingin mencampuri urusan para penyidik KPK. Sebab, kedatangannya ke rumah Setnov murni untuk membicarakan masalah partai. ”Karena ini kan bukan urusan DPP. Langkah DPP nanti kemungkinan akan memberikan bantuan hukum,” tandasnya. (jpg/c1/fik)

Sambungan dari Hal. 1 akademi polisi ini belum mempersiapkan diri secara terbuka untuk maju pilgub. ’’Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang mendukung maju pilgub. Walaupun saya sendiri belum apa-apa, banner saja tidak ada. Pokoknya saya serahkan sama takdir. Kalau sudah takdir, tidak ada yang bisa melawan. Saya apresiasi masyarakat Lampung yang melihat saya,” ujar ayah dua anak ini. Dang Ike pun menilai Sutono sebagai sosok yang baik dan juga pantas maju pilgub. Sutono memiliki karir moncer sebagai aparatur sipil negara (ASN). ’’Orangnya juga clear dan clean. Saya melihat sendiri, Sutono bagus. Orangnya bersih, santun. Saya sudah berkomunikasi, bersilaturahmi, dan bertukar pikiran. Visi dan wawasannya sangat baik,” ujarnya. Dia berharap orang-orang yang berkepentingan dalam politik mampu melihat kejelian masyarakat ini. ’’Kan ada istilah, suara rakyat suara Tuhan.

Jangan juga melihat orang yang dipromosikan, dipopulerkan. Kalau kita ini lebih baik bekerja daripada populer. Karena bekerja sudah pasti bermanfaat untuk masyarakat. Kalau mau berbuat sesuatu, hatinya niat beribadah,” tandasnya. Soal namanya yang masuk dalam daftar balonwagub Herman, Dang Ike juga bersyukur. ’’Saya bersyukur kalau benar ada penilaian juga dari masyarakat seperti itu. Karena jabatan gubernur dan wakil gubernur itu terhormat, mulia, tempat mengabdi, berbuat sesuatu karena ibadah, dan diperhitungkan orang. Jadi tidak sembarangan orang kalau bukan ada penilaian,” kata dia. Bantah Maju Pilgub, Sanjung Herman-Ridho Terpisah, Sutono menepis soal dirinya akan maju dalam pilgub. Dia menepis kabar akan berpasangan dengan Herman H.N. maupun Ike Edwin. Sutono menegaskan masih fokus menjalankan tugas sebagai

Munas... Selama 51 tahun berkiprah, KAHMI memainkan peran strategis dalam dinamika politik kebangsaan dan politik kenegaraan, sebagai sumber kader bagi penyelenggaraan negara (baik di eksekutif, legislatif, yudikatif), tak terkecuali di kalangan pendidikan tinggi dan eksekutif profesional (badan usaha milik negara dan swasta), serta kalangan profesi lainnya di berbagai lapangan kehidupan (sosial, ekonomi, dan budaya). Pada masanya, komunitas alumni HMI yang (secara otomatis) merupakan anggota KAHMI, dikenal sebagai kader tangguh yang egaliter, visioner, dan mumpuni dalam mewujudkan tanggung jawab profesionalnya masingmasing. Apa yang pernah diangankan oleh pahlawan nasional Lafran Pane (pendiri HMI) dan kawan-kawan, nyaris mewujud sempurna dalam praktik kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Sejumlah alumni, penggerak KAHMI menunjukkan pesona persona luar biasa sebagai kader profesional bersikap modern dan mampu menjadi energi besar, bahkan hampir di seluruh partai politik. Harmoni keislaman dan keindonesiaan, serta independensi yang ditanamkan sejak masa menjadi anggota HMI, memungkinkan KAHMI menjadi sumber daya sekaligus penggerak (energizer) perubahan. Khasnya dalam konteks proses perubahan politik dan penyelenggaraan negara. Belakangan peran itu melemah. Meski tak semuanya kehilangan idealisme untuk berkomitmen pada prinsip dasar Insan Cita, banyak alumni HMI– termasuk pengurus KAHMI yang tak berdaya menegakkan amar makruf nahi munkar, bahkan menjadi bagian pelaku kemunkaran itu sendiri. Peran besar sebagai bagian dari pemberi solusi atas

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

aparatur sipil negara. ’’Saya bukan orang politik. Saya tidak ke manamana,” ujarnya di Begadang Resto kemarin. Ketika didesak kembali soal pinangan Herman H.N., dia tetap menjawab dengan tegas tidak akan terjun ke dunia politik. ’’Saya tak ingin berkomentar apa-apa tentang pilgub. Yang jelas, saya berpikirnya ingin kerja sebagai ASN dan penugasan saya sebagai Sekprov,” kata dia. Ditanya apakah sudah ada komunikasi dari Herman H.N., dia tidak menjawab secara rinci. Yang jelas, sepengetahuannya, Herman H.N. adalah wali kota Bandarlampung yang kinerjanya bisa dinilai sendiri oleh masyarakat. ’’Sementara bos saya, Pak Gubernur, juga memiliki kinerja yang sangat bagus untuk Lampung. Sekarang saya berpikir bagaimana siapa pun agar bisa memperjuangkan rakyat supaya semakin maju, kemiskinan berkurang. Intinya saya tetap jalan sebagai ASN,” tegasnya. (dna/abd/c1/fik)

Sambungan dari Hal. 1 berbagai persoalan bangsa pun surut, karena tak sedikit anggota (dan bahkan pengurus KAHMI) yang menjadi bagian dari masalah bangsa itu sendiri. Zaman bergerak dan berubah. Di lingkungan KAHMI pun terjadi perubahan degradatif yang menyesakkan nafas. Anggota KAHMI yang semula merupakan energizer dan kader berkualitas prima (dalam konteks leadership) dan ’pertarung tangguh’ di ’luar kandang,’ – terutama di lingkungan partai-partai politik–nyaris kehilangan daya. Di seluruh partai politik, anggota KAHMI tak memainkan peran besar sebagai pemimpin yang menentukan integritas dan arah partai sebagaimana dikehendaki rakyat. Meski secara kuantitatif berjumlah besar, keberadaan mereka laksana buih diayun gelombang. Ketika gelombang besar pragmatisme politik dan politik transaksional (lewat money politics yang bebal dan membebalkan) partai politik mendegradasi kepemimpinan dalam pemerintahan dan penyelenggaraan negara, KAHMI dan begitu banyak anggotanya tak berkutik. Terutama, karena mereka tak lagi memainkan peran strategis sebagai penentu, khasnya di lingkungan partai dan lembaga politik lainnya. Akibatnya, KAHMI laksana paguyuban para legiun aktivis yang lebih sibuk sebagai event organizer dengan agenda rutin: dies natalis, buka puasa bersama, halal bil halal, bakti sosial, diskusi–seminar–simposium–lokakarya, dan fund rising. KAHMI abai memainkan peran sebagai institusi yang pantas dan patut melakukan assesment atas kader pemimpin partai, penyelenggara negara dan pemerintahan. Anggota KAHMI yang berada di lingkungan partai dan lembaga politik lainnya, tidak lagi menjadi menjadi

ideolog dan penentu arah, sebaliknya justru menjadi kepanjangan tangan partai dan lembaga politik di lingkungan domestik. Secara organisasi, KAHMI pun nyaris kehilangan daya di tengah dinamika kebangsaan dan keumatan, karena lebih banyak memainkan peran sebagai mustami’ (observer) dan penumpang. Peran strategis KAHMI telah berpindah ke ormas-ormas lain yang banyak bertumbuh sejak era Reformasi dan menentukan tune demokrasi. Sebagian besar anggota KAHMI di berbagai partai dan institusi politik, selalu menggelorakan hasrat dan ‘pulang kandang’–karena kalah berkompetisi di ‘luar kandang’- kemudian berpolitik di ajang domestik. Hal itu tampak setiap akan berlangsung Musyawarah Nasional (Munas) KAHMI yang sesungguhnya merupakan ajang evaluasi dan pembaruan komitmen untuk tetap tegak di atas pondasi trilogi: keislaman, keindonesaan dan keilmuan (yang menyatu di dalam independensi). Ironisnya, dalam konteks ‘bertarung di dalam kandang’ sendiri, beberapa di antara mereka–kepanjangan tangan parpol dan invisible hand kekuatan politik di luar, membawa serta pragmatisme dan transactional politics. Mampukah Munas X KAHMI (di Medan, 17–19 November 2017) menghambat arus bebal politik praktis semacam itu? Mampukah peserta Munas X KAHMI berteguh sikap dan integritas untuk mengembalikan peran strategis KAHMI ke depan? Jawabnya adalah mampu! Sepanjang seluruh peserta Munas X KAHMI mempunyai integritas yang teguh, jeli dan kritis. Khasnya dalam memilih Presidium KAHMI yang telah diseleksi oleh Panitia Seleksi yang dibentuk

Majelis Nasional KAHMI. Caranya? Tolak politik transaksional, khususnya money politics –politik uang-apa pun bentuknya! Jika praktik money politics–bahasa pasarnya: jual beli suara–terjadi dalam pemilihan Presidium Majelis Nasional di dalam MUNAS X KAHMI, hal itu sama maknanya dengan penghancuran benteng moral kaum muslim terdidik. Siapapun pelakunya, sedang menghancurkan institusi dan eksistensi KAHMI. Tindakan money politics, mengotori misi mulia pahlawan nasional-pendiri HMI, Prof. Drs. Lafran Pane. Kita yakin, jika saja terjadi praktik buruk semacam itu di MUNAS X KAHMI, dan Pak Lafran Pane masih hidup, pasti beliau malu, dan akan melangkah ke Istana Negara, untuk mengembalikan gelar Pahlawan Nasional yang dianugerahkan kepadanya. Karena perbuatan money politics, sungguh nyata meluluhlantakkan tujuan pendirian HMI pada 5 Februari 1947. Kemudian, seluruh peserta Munas X KAHMI, wajib menolak siapa saja kandidat Presidium Majelis Nasional KAHMI yang terindikasi akan bermasalah dengan persoalan hukum, terutama korupsi! Lalu, pilih kandidat yang fresh (muda dalam usia, visioner dan tegas cerdas berpolitik) dan masih fresh (humble dan tangkas dalam berpolitik) dalam formasi yang merepresentasikan daya modal insan KAHMI (yang sekaligus mencerminkan gender mainstream): negarawan-politisi, akademisi, ilmuwan, eksekutif profesional, entrepreneur, agamawan, budayawan, dan jurnalis. Buang sejak awal siapa saja yang diproyeksi menjadi noktah dan menyandera KAHMI ke depan. Selamat berjuang di Munas X KAHMI. Ikutilah jalan keselamatan! (*)

Dari Hal. 1

Pada 2017, progam ini membantu 3 ribu warga di Lampung dengan alokasi dana masing-masing Rp15 juta. Hingga November 2017, program ini mencapai 99 persen dan ditargetkan sudah mencapai 100 persen pada Desember mendatang. Atas pencapaian itu, Provinsi Lampung mendapat tambahan alokasi 2 ribu rumah dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR). Menurut Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pengelolaan Sumber Daya Air Provinsi Lampung Edarwan, pendataan masih berlangsung. Pelaksanaan verifikasi hingga penyusunan proposal hingga 13 November 2017 mencapai 4.567 unit yang tersebar di 11 kabupaten, 25 kecamatan, dan 92 desa. ’’Sisanya 343 unit akan diverifikasi mulai Februari 2018,” katanya. Adapun 11 kabupaten penerima alokasi BSPS tahap pertama 2018 yakni Lampung Utara sebanyak 439 unit, Lampung Selatan (360), Lampung Timur (338), Lampung Tengah (330), Pesawaran (411), Pringsewu (468), dan Tanggamus (384). Kemudian Pesisir Barat (534), Waykanan (508), Mesuji (440), dan Tulangbawang Barat (445 unit). ’’Dana yang diterima masih sama seperti tahun lalu, yakni maksimal Rp15 juta, yang langsung ditransfer ke penerima,” terang Edarwan. Sesuai permintaan Gubernur Ridho kepada 92 kepala desa, 25 camat, 98 fasilitator, dan 11 tim teknis, Edarwan juga meminta betul-betul mengikuti petunjuk teknis penentuan penerima BSPS. ’’Kami berharap proposal teknis dan administrasi sesuai mekanisme BSPS, agar proses verifikasi berjalan lancar dan penerima tepat sasaran. Proposal administrasi dan teknis harus akuntabel serta sesuai permintaan dan keinginan masyarakat penerima bantuan,” tandasnya. (rls/c1/fik)

Bahan... Pumpuk hampir mirip dengan kukus rap menggale. Bahan dasarnya juga serupa: tepung rap menggale, biji sorgum, dan kelapa parut. Bedanya, kukus rap menggale dibuat sesuai namanya. Yakni dengan cara dikukus. Sedangkan jawak atau sorgum adalah bubur yang dibuat dengan cara dipanaskan di dalam air bercampur gula dan garam. Hanya, porsi gula lebih banyak agar manisnya terasa ketika disantap. Selanjutnya cukup diaduk sesekali agar tidak gosong. Lalu dihidangkan dengan tambahan santan. Dahulu dua makanan itu dikonsumsi sehari-hari oleh warga Belitung dan Bangka. Makanan rakyat kebanyakan. Bahkan, pumpuk bisa dikategorikan makanan pokok. Tapi, seperti halnya terjadi di banyak daerah lain, pumpuk akhirnya tergusur oleh beras seiring kebijakan pangan selama era Orde Baru. Jadilah mencari warung atau tempat makan yang menjualnya sekarang sangatlah sulit. Warga Belitung yang bisa memasaknya juga semakin jarang. Menurut Ferizal, itu terjadi lantaran ada pergeseran pola makan ke beras. Lahan untuk menanam singkong jadi kian sedikit. Dampaknya, tepung rap menggale yang berbahan dasar singkong

Sambungan dari Hal. 1 juga semakin sulit didapat. ”Saya ingin mengangkat derajat dua makanan itu. Meski memang tidak mungkin menyingkirkan nasi,” kata Bung Fe–sapaan akrab Ferizal–yang membuka warung bersama tiga kawannya pada September lalu itu. Bung Fe memproses bahan baku pumpuk layaknya orang-orang tua dulu ketika hendak memasak kukus rap menggale. Sebelum diolah menjadi tepung rap menggale, singkong dibersihkan dengan cara direndam di air mengalir selama belasan jam. Langkah selanjutnya, singkong dibuat menjadi tepung yang oleh masyarakat Belitung disebut tepung rap menggale. Nah, lantaran sulit mendapat pasokan singkong sebagai bahan tepung rap menggale, porsi pumpuk yang dibuat di Warung Kopi 1001 pun jadi terbatas. ’’Setiap hari sepuluh piring,” ucap Bung Fe. Karena itulah, Jawa Pos (grup Radar Lampung) termasuk beruntung masih bisa mencicipi. Menurut Fe, ide awal menghadirkan pumpuk dan bubur jawak justru berasal dari pengunjung yang datang dari luar Pulau Belitung. Mereka yang sempat mencicipi kemudian jatuh cinta dengan makanan tradisional itu. ”Banyak yang

tanya. Lalu kami hadirkan,” tuturnya. Karena itulah, ada pergeseran menu sejak warungnya buka pada September lalu. Semula gangan, makanan tradisional Belitung lainnya, yang diandalkan warung kopi miliknya. Kini berganti pumpuk dan bubur jawak. Sejak itu pula, PNS di lingkungan Pemkab Belitung Timur itu gencar mempromosikan pumpuk dan bubur jawak. Selain memajang menunya di luar warung, setiap pramusaji dilatih agar bisa menjelaskan panjang lebar jika ada pengunjung yang bertanya. Mulai asal usul, bahan, cara bikin, sampai rasa. Jawa Pos sudah membuktikan sendiri wawasan para pramusaji Warung Kopi 1001 itu. Sebelum bergegas ke dapur untuk menyiapkan pesanan, dia bisa menjelaskan dari A sampai Z saat ditanya soal dua makanan tersebut. Fe berencana terus menghadirkan terobosan terkait pumpuk. Dipoles sehingga lebih modern. ”Saya mau buat kecil-kecil tapi banyak varian rasa,” ujarnya setengah berbisik di tengah alunan musik akustik yang malam itu meramaikan warungnya. Bukan hanya pumpuk kering dan pumpuk basah, dia juga ingin ada pumpuk keju, cokelat, dan aneka rasa

lain. ”Sekarang masih uji coba,” imbuh Bung Fe. Kendalanya, selain sulit mendapat bahan dasar, dia sulit mencari cetakan pumpuk yang pas. Juga, tidak gampang mendapat takaran bahan yang sesuai agar pumpuk bisa lebih tahan lama. Bisa dibawa bepergian dua atau tiga hari. Kemudian dihangatkan kembali. ”Agar bisa jadi buah tangan para pelancong,” katanya. Sedangkan untuk bubur jawak, Bung Fe sudah punya solusinya. Selain menyediakan menu siap santap, dia menjual yang belum diolah. ”Jadi, pengunjung bisa membawa pulang dan meracik bubur jawak sesuai selera,” katanya. Kurang lebih seperempat jam ditunggu, pumpuk basah dan bubur jawak yang dipesan sudah terhidang di meja. Sebagaimana nasi, pumpuk bisa dinikmati dengan lauk seperti ikan asin. Sedangkan bubur jawak tampil apa adanya. Lebih asyik menjadi makanan penutup setelah pumpuk masuk perut. Perut pun kenyang terisi kedua makanan yang dibanderol Rp12 ribu per porsi itu. Malam pun kian ramai dan semakin hangat. Apalagi ditingkahi pemusik yang sedari tadi menemani memainkan Akad dari Payung Teduh. (jpg/c1/fik)


BERITA UTAMA

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

5

Jawa Pos Group

Tagihan Listrik Bisa Bengkak YLKI: Warga Didorong Konsumsi Daya Besar JAKARTA - Rencana pemerintah untuk menyederhanakan kelas golongan pelanggan listrik mulai menuai reaksi. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) menilai ada kegalauan masyarakat atas rencana pemerintah tersebut. Ketua Pengurus Harian YLKI Tulus Abadi menuturkan, warga khawatir ada kenaikan tarif listrik..

’’Sehingga ada efek psikologis yang berdampak terhadap kenaikan harga-harga dan memukul daya beli,” ujar dia. Tak hanya itu, Tulus menduga rencana perubahan golongan daya listrik merupakan cara pemerintah untuk menekan subsidi pemakaian gas elpiji. Dengan daya yang tinggi, masyarakat akan didorong untuk menggunakan kompor listrik berdaya besar. ’’Masyarakat didorong beralih ke listrik dengan kompor listrik. Jadi subsidi elpiji hilang, tetapi

tagihan listrik konsumen naik karena pakai listrik dengan kompor listrik,” ungkap dia. Diakui Tulus, sistem pentarifan listrik di Indonesia terlalu rumit. Dalam konteks itu, penyederhanaan iystem pentarifan bisa dimengerti. Terpisah, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menyebut penyederhanaan itu akan membuat masyarakat tidak lagi ragu dalam pemakaian listrik. Saat ini pemerintah berencana menyederhanakan golongan pelanggan listrik. Data dari

kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) kebijakan penyederhanaan berlaku bagi pelanggan dengan golongan 900 VA nonsubsidi akan didorong menjadi 1.300 VA. Pelanggan golongan 1.300 VA, 2.200 VA, 3.300 VA dan 4.400 VA akan naik menjadi 5.500 VA. Sedangkan tarif di atas 5.500 VA akan menjadi 13.200 VA. Kemudian lebih dari 13.200 VA akan loss stroom. Pemerintah menggaransi tidak ada kenaikan tarif listrik.

”Paling tergantung anda pakai berapa, bukan sistemnya (penyederhanaan golongan daya listrik pelanggan, Red),” ujar JK usai meninjau fasilitas Iradiator Gamma Merah Putih milik Badan Tenaga Nuklir Nasional (Batan) di Puspiptek, kemarin. Dia mengilustrasikan dalam pemakaian pendingin ruangan tentu akan boros bila terus menerus dipakai. Sedangkan pemilik rumah sedang berada di luar ruangan. Begitu pula dengan pemakian alat elektronik yang lainnya.

Mengacu pada Peraturan Menteri ESDM 28/2016 tentang Tarif Tenaga Listrik yang disediakan PT PLN memang ada begitu banyak golongan tarif dan daya. Misalnya tarif listrik untuk rumah tangga terdiri atas tiga jenis. Yakni kelas R-1/TR yang meliputi 450 VA, 900 VA, 900 VA-TRM, 1.300 VA, dan 2.200 VA; kelas R-2/TR adalah pelanggan dengan daya 3.500 VA sampai 5.500 VA; dan R-3/TR atau rumah tangga besar pada tegangan rendah dengan daya 6.600 VA. (jpg/c1/wdi)

NIP CPNS Baru Keluar Desember JAKARTA – Rangkaian rekrutmen CPNS baru 2017 ditarget beres tahun ini juga. Badan Kepegawaian Negara (BKN) menjadwalkan pengurusan nomor induk kepegawaian (NIK) keluar per 1 Desember 2017. Sehingga tahun depan sudah tidak disibukkan dengan urusan pemberkasan. Laporan BKN menyebutkan rekrutmen CPNS untuk periode pertama yakni Mahkamah Agung dan Kemenkumham sudah selesai. Kemudian untuk rekrutmen CPNS periode kedua, yang terdiri dari 60 instansi pusat dan Pemprov Kalimantan Utara, belum beres. ’’Mayoritas sudah mengumumkan seleksi kompetensi dasar (SKD),’’ kata Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan di Jakarta kemarin (15/11). BKN mencatat saat ini tinggal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Pemprov Kalimantan Utara yang belum mengumumkan SKD. BKN terus mendorong supaya

KULIAH UMUM: Dahlan Iskan saat memberi kuliah umum di aula Soetandyo Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga, Surabaya, kemarin. Kuliah umum itu mengangkat tema Akankah Media Cetak Bertahan?

kedua instansi itu segera mengumumkan kelulusan SKD. Kemudian beranjak pada tahap berikutnya, yakni seleksi kompetensi bidang (SKB). Setelah digelar SKB, maka bisa ditetapkan nama pelamar yang lolos seleksi CPNS baru. Ridwan menjelaskan sebelum hasil akhir rekrutmen CPNS diumumkan, terlebih dahulu dilakukan sinkronisasi nilai dengan formula di Kementerian PAN-RB. Kementerian yang dipimpin Asman Abnur itu menetapkan bobot penilaian akhir adalah 40 persen skor SKD dan 60 persen skor SKB. Dia mengatakan BKN berharap seluruh rangkaian seleksi CPNS bisa secepatnya diselesaikan. Sebab BKN sudah menetapkan tanggal mulai tugas (TMT) CPNS baru hasil rekrutmen tahun ini terhitung per 1 Desember 2017. Urusan pemberkasan untuk penerbitan NIP CPNS baru, tidak hanya terkonsentrasi di kantor BKN pusat di Jakarta. Tetapi juga diproses kantor perwakilan BKN di daerah. (jpg/c1/wdi)

FOTO JPG

KORAN TIDAK AKAN MATI

PENGUMUMAN RELAS PANGGILAN SIDANG Nomor 51/Pdt.G/2017/PN Kla Pada hari ini KAMIS tanggal 16 Nopember 2017,Saya Elpian,Berdasarkan Surat Perintah Panitera Pengadilan Negeri Kalianda tertanggal 1 Nopember 2017, ditunjuk Sebagai Jurusita Pengganti pada Pengadilan Negeri Kalianda dalam perkara Nomor 51/Pdt.G/2017/PN Kla; TELAH MEMANGGIL 1.

Nama Umur Alamat Sebagai

: PARYANTO : 73 Tahun : Desa Tanjungsari Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan : TERGUGAT I

2.

Nama Umur Alamat Sebagai

: W SUKIRMAN : 70 Tahun : Desa Tanjungsari Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan : TERGUGAT II

3.

Nama Alamat Sebagai

: LINDA KOMALA : Desa Tanjungsari Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan : TERGUGAT III

4.

Nama Alamat Sebagai

: HANDI JAYA CITRA : Desa Tanjungsari Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan : TERGUGAT IV

5.

Nama Umur Alamat Sebagai

: RESTU WAHYUNTO : 73 Tahun : Desa Tanjungsari Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan : TERGUGAT V

Supaya Ia/Mereka datang menghadap di sidang Pengadilan Negeri Kalianda di Jalan Indra Bangsawan No.37 Kalianda Kab.Lampung Selatan, pada hari Senin, tanggal 27 Nopember 2017 jam 09.00 WIB., dalam pemeriksaan perkara perdata Nomor 51/Pdt.G/2017/PN Kla, antara : TARTO,Dkk............................……………………….….….Sebagai Para Penggugat Lawan: PARYANTO, Dkk ……………....................................…….. Sebagai Para Tergugat Demikian relas panggilan ini dibuat dan ditanda-tangani oleh saya, dan saya laksanakan melalui iklan koran; Jurusita Pengganti, Pengadilan Negeri Kalianda

ELPIAN

SURABAYA – Sejak lama, koran diprediksikan mati karena gempuran media online. Tetapi kenyataannya, koran tetap hidup sampai sekarang. Justru media online yang kini sedang dibunuh oleh media sosial. Sedangkan koran tetap hidup, karena mau mempertahankan kualitas berita. Hal tersebut disampaikan Dahlan Iskan saat memberikan kuliah umum bertajuk Akankah Media Cetak Bertahan? di aula Soetandyo Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga kemarin (15/11). Dalam pemaparannya, Dahlan me-review media cetak yang sudah mati dan bertahan di sejumlah negara. Menurut dia, kabar bahwa

JADI REBUTAN,

Selalu Sediakan “Rampahoni” Untuk Keluarg

Siapa bilang menderita suatu penyakit itu enak?! Tak terkecuali ayah satu anak berikut ini. Awalnya, Arland, divonis maag akut dan juga gejala sakit jantung. Ketika diperiksa secara medis semua keluhannya itu berkibat dari faktor makanan dan pola hidup yang kurang baik. Ia mengaku badannya terasa sering lemas, nafsu makan tidak normal, pusing, perut terasa nyeri, mual, aliran darah ke jantungnya pun tidak lancar dikarenakan ada penimbunan lemak pada pembuluh darahnya. “Biasanya itu semua saya rasakan pada pagi dan malam hari. Betapa terganggunya aktivitas saya, setiap mau bekerja dan beristirahat, pasti saya mengeluh. Bahkan selama saya menderita keluhan ini sampai-sampai dua kali saya dirawat di Rumah Sakit.” Ungkap Arland, warga Jl. Waingapu, Pasir Panjang - Kupang tersebut. Untuk mengantisipasi keluhannya

semakin bertambah parah, pria yang hobi otomotif dan aktif di komunitas motor serta fans club sepak bola ini pun selalu mencari cara agar keluhannya dapat segera teratasi, karena selama ini ia hanya mengandalkan obat kimia saja. “Dulu saya sering sekali mengkonsumsi obat kimia tapi sama sekali perubahannya belum terasa secara signifikan. Yang ada keluhan lain malah bermunculan. Saya mengetahui Rampahoni dari berita di koran. Karena penasaran dengan manfaatnya akhirnya saya pun mengkonsumsinya dan terasa sekali perubahannya, padahal baru menghabiskan 2 kotak saja dalam waktu satu minggu. Maag yang sering saya keluhkan sudah teratasi. Nyeri di perut tak pernah terasa sakit lagi, pusing hilang, nafsu makan sudah normal dan bertambah. Selebihnya saya tidak bisa mengungkapkannya, namun pada intinya Rampahoni telah membatu dalam proses penyembuhan penyakit saya.” Jelasnya bahagia. Rampahoni pun kini jadi rebutan di keluarganya. Bagaimana tidak, ibunya yang menderita hipertensi, maag dan jantung itu pun kini telah merasakan perubahan akan kesehatannya. Sementara itu, adiknya yang juga memiliki keluhan maag seperti Arland telah mencoba minum rampahoni. “Dia bilang lambungnya terasa enak meskipun baru sekali coba, sejak itulah saya selalu sediakan Rampahoni untuk keluarga saya,” pungkas Arland mengakhiri

perbincangan kami pada November 2016 lalu. Rampahoni ialah ramuan h yang menggunakan Buah M sebagai bahan baku utamanya kemudian dipadukan dengan rem rempah lainnya sehingga berk dengan rasa yang enak di lidah Mahoni memiliki kandungan sangat bermanfaat untuk keseh diantaranya kandungan Flav dan Saponinnya yang dapat be analgesik atau penghilang rasa Kandungan Saponin dan Flav pada Buah Mahoni juga berguna melancarkan peredaran d terutama untuk mencegah ter batnya saluran darah, mengu kadar kolesterol dan penimb lemak pada dinding pembuluh dapat mengobati rematik dan berfungsi sebagai antiperada pada dinding lambung dan antib bagi Helicobacter Pylori, yakni b penyebab penyakit maag. Rampahoni sudah tersed Apotek dan Toko Obat terde kota anda. Untuk info lebih l silakan hubungi 0812-1472Bandar Lampung: Apt. Engga Indra Jaya, Apt. Rosa, Apt. E Bagas, Apt. Gemari, Apt. N Panjang: Apt. Panjang. Teluk Florence. Metro: Apt. Sari W Apt. Jodo. Natar: Apt. Ma Kalianda: Apt. Rajabasa. Sidom Apt. Farma Medika. Bandar Apt. Rafael. Pringsewu: Apt. Sina, Apt. KJ Farma. Dinkes P 5133203041184.20.

koran akan mati bukan berita baru. Hal itu sudah muncul sejak 1800-an. Koran adalah media massa yang paling tua. Saat muncul radio, koran dipediksi mati karena tergantikan oleh radio. Saat itu, radio dianggap lebih cepat. Dan memang beberapa koran mati. Tapi beberapa koran juga hidup. Kesimpulannya, radio tidak mematikan semua koran. Begitu pun saat muncul televisi. Koran dan radio diprediksikan mati dengan hadirnya televisi. Tapi setelah sekian puluh tahun kemudian, koran dan radio tetap hidup. Memang ada yang mati, tapi tidak semuanya. Kemudian muncul internet dengan live streaming. Kehadiran internet diperkirakan membuat koran,

radio, dan televisi mati. ”Tapi ternyata tidak ada yang mati. Ini kenyataan,” ujarnya. Penetrasi internet sangat luar biasa. Banyak yang putus asa mengelola surat kabar dan memutuskan berpindah ke online. Tapi ternyata bisnis media online tidak banyak menguntungkan. Penghasilan dari media online, ternyata tidak cukup untuk membiayai operasional. Tarif iklan di media online tidak seperti yang banyak dibayangkan. Dulu pembayaran iklan dilakukan untuk sekali pasang, kemudian berkembang menjadi per klik. Berkembang lagi, pemasang iklan tidak mau membayar kalau iklannya tidak benar-benar diikuti. Dan perkembangan selanjutnya,

pembayaran iklan di media online, disesuaikan dengan penjualan dari pemasangan iklan. Dahlan sudah pernah menanyakan ke sejumlah CEO media online yang masih eksis. Ternyata penghasilan dari iklan, tidak lebih dari 10 persen dari penghasilan koran. Penghasilan koran jauh lebih besar dari online. Itu membuat kongres koran sedunia berkesimpulan koran tidak akan mati. Bukan itu saja. Umur media online tidak seperti yang diperkirakan. ”Jangankan media online membunuh koran. Justru online yang kini sedang dibunuh oleh media sosial,” jelasnya. Karena itulah, lanjut mantan Menteri BUMN,

ketika arus informasi melalui media sosial yang begitu deras, masyarakat memerlukan clearing house. Pada saat masyarakat tidak percaya pada berita apa pun yang disajikan media sosial, maka koran menjadi pilihan. Menurut Dahlan, koran bisa saja mati, tetapi bisa saja bertahan. Untuk bisa hidup atau mati, ada syaratnya. Koran kalau tidak dijaga mutunya, maka betul-betul akan mati. Dan itu sudah banyak terbukti. Mati hidupnya koran, juga bergantung kepada sikap pemilik. Tetapi pemilik koran yang sejak awal adalah wartawan, naik menjadi redaktur, pemimpin tedaksi, hingga penerbit, pasti mencari jalan agar koran tidak mati. (jpg/c1/wdi)

LOWONGAN DIBUTUHKAN

SATPAM z z z z

PRIA USIA MAX 35 TH BERPENGALAMAN MEMPUNYAI SERTIFIKAT PELATIHAN SATPAM z JUJUR DAN TANGGUNG JAWAB LAMARAN DIKIRIM KE:

PO BOX 1003


6

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

BANDA ACEH - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Zulkifli Hasan mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar tidak memilih pemimpin, khusus-nya kepala daerah karena uang. “Jangan pilih pemimpin karena uang. Pilihlah pemimpin karena track record-nya yang baik,� kata Zulkifli Hasan pada acara Kongres III Himpunan


7

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Minta Izin Lampung Sakti

FOTO IST FOR RADAR LAMPUNG

LAGA KEDUA: 9 Naga FC Lampung saat melawan Azara Cilegon, Selasa (14/4). Laga berakhir 4-4. Hari ini, 9 Naga FC menjalani laga kedua kontra Dekings Halus FC DKI Jakarta.

Bayar Kegagalan di Laga Kedua BANDARLAMPUNG – Crimson Fly Over Lampung melakoni laga perdana grup F putri babak 34 besar Liga Futsal Nusantara tahun 2017, Selasa (14/11) di GOR Saburai, Bandarlampung. Lawan mereka adalah Brother Angels Banten. Hasil akhir laga? Crimson Fly Over menyerah 1-2. ’’Anak-anak kecolongan di menit-menit akhir,” ujar pelatih Crimson Fly Over Ilhamza ketika ditanya perihal

kekalahan anak asuhnya dari Brother Angels, kemarin. Ilhamza berjanji membayar kegagalan mendulang poin Selasa lalu di laga kedua hari ini. ’’Pada laga besok (hari ini, Red) anak-anak bertemu Cianjur Angel (Jawa Barat). Peluang mendapatkan tiga poin terbuka. Mengingat Cianjur Angel bukan tim divisi utama. Kalau tidak salah, mereka itu juara tiga di sana,” jelasnya. Sementara dari laga pe-

nyisihan grup B putra, DLS FC Jawa Tengah melibas Indora Jawa Barat dengan skor 11-6. Gol-gol DLS FC dicetak Ahmad A Wilarso (tiga gol, menit ke 16,36,dan 37), Bayu Setiawan (dua gol, menit ke-31 dan 38), Abdillah Nabil (dua gol, meniy ke-32 dan 39), Wylis M (satu gol, menit ke-37), Eko N. (satu gol, menit ke-19), dan Ryan BS (satu gol menit ke-35). Sementara Indora memperkecil kedudukan melalui

gol yang dilesakkan M. Fajriyan (menit ke-3), Ugi M (menit ke-6), Abu Bakar R (menit ke-7 dan 39), Decky PA (menit ke-9), Dea Wahyudin (menit ke-35). Abdillah Nabil kapten DLS FC mengatakan, kemenangan ini menumbuhkan kepercayaan diri dia dan rekanrekannya. ”Alhamdulillah kemenangan ini membuat kepercayaan diri kami meningkat,” ungkapnya. (abd/ c1/ewi)

JADWAL LAGA KAMIS (16/11) GRUP B 9 Naga FC Lampung v Dekings Halus FC DKI Jakarta GMO FS Yogyakarta v Indora FC Cirebon Kapuas 88 Kalimantan Tengah v DLS FC Jawa Tengah Dinamika FC Kalimantan Barat v Pegasus 69 Kalimantan Selatan GRUP F Kebumen Angels Academy Jawa Tengah v Female UWF DKI Jakarta Crimson Fly Over Lampung v Cianjur Angel Jawa Barat

anak asuhnya. Sebab, pada laga kemarin, Kyrie Irving dkk. dianggap sering kedodoran saat lawan melakukan transisi secara cepat dari defense ke offense. ’’Itu tidak boleh terjadi ketika menghadapi Warriors,’’ katanya. ’’Kami hanya perlu bermain solid di kedua sisi dan melakukan yang terbaik,’’ imbuhnya. Irving kemarin kembali masuk line-up pasca mengalami cedera tulang wajah saat terkena sikutan rekan setimnya, Aron Baynes, ketika melawan Charlotte Hornets (11/11). Irving bermain dengan mengenakan masker pelindung dan masih menjadi pemain paling produktif bagi timnya dengan torehan 25 poin. Power forward Marcus Morris mengemas doubledouble, 21 poin dan 10 rebound. Rookie Jayson Tatum

Lampung Sakti untuk memakai Stadion Sumpah Pemuda,” jelas Hannibal. Pria yang juga menjabat Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lampung itu lantas membeberkan isi surat perjanjian yang ditandatangani Sekprov Sutono dan CEO Lampung Sakti Joseph. ”Dalam surat perjanjian sudah jelas bahwa jika k i t a membutuhkan stadion maka kita bisa pakai. Tentu kita akan mematuhi persyaratan-persyaratan yang mereka ajukan. Salah satunya tidak merusak rumput lapangan stadion,” urainya. Lebih jauh Hannibal menjelaskan, pembangunan dan renovasi sejumlah venue sebenarnya bukan karena menyambut Porprov VIII. ”Inikan proyek Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pengelolaan Sumber Daya Air yang sudah lama direncanakan. Kebetulan bertepatan dengan persiapan Porprov VIII. Intinya, kita ber tekad mensukseskan pelaksanaan Porprov VIII,” pungkasnya. (ewi/c1/ewi)

Tak Mau Jadi Pelengkap

Tantangan Raksasa di Depan Mata NEW YORK – Bertandang ke markas Brookly Nets di Barclays Center kemarin, Boston Celtics sukses memperpanjang kemenangan beruntun menjadi 13 kali. Pada laga tersebut, Celtics membekap tuan rumah dengan skor 109-102. Hasil itu sekaligus menjadi modal berharga bagi tim asuhan Brad Stevens tersebut. Sebab, Jumat (17/11), mereka menjamu tim juara bertahan Golden State Warriors. Menjamu Warriors tentu menjadi tantangan besar bagi Celtics untuk memperpanjang rekor tidak terkalahkan mereka. Warriors hingga saat ini punya rekor terbaik kedua di NBA dengan mencatatkan 11-3 (menang-kalah). Celtics masih berada di puncak dengan torehan 13-2. Stevens getol mengingatkan

BANDARLAMPUNG – KONI Lampung terus mematangkan persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII tahun 2017. Kemarin sore (15/11), mereka mengadakan rapat membahas sarana dan prasarana penun jang pesta olahraga terbesar di Sai Bumi Ruwa Jurai itu. Hadir jajaran pengurus KONI Lampung seperti Wakil Ketua I Hannibal, Wakil Ketua IV Abdullah Fadri Auli, dan Sekretaris Umum Margono Tarmudji. Hadir juga perwakilan klub sepak bola Lampung Sakti dan pihak terkait lainnya. Nah, salah satu yang disinggung dalam rapat adalah penggunaan Stadion Sumpah Pemuda untuk upacara pembukaan. ’’Menyangkut penggunaan Stadion Sumpah Pemuda, kami mengundang perwakilan Lampung Sakti untuk hadir dalam rapat ini. Seperti diketahui, Stadion Sumpah Pemuda sudah disewa Lampung Sakti. Sebagai masyarakat yang menjunjung budaya timur, kami meminta izin kepada

FOTO BRAD PENNER/REUTERS

DIBAYANGI DINWIDDIE: Point guard Boston Celtics Kyrie Irving (11) dibayangi point guard Brooklyn Nets Spencer Dinwiddie (8) di kuarter ketiga laga NBA kemarin.

mendonasikan 19 angka untuk kemenangan timnya. ’’Kemenangan beruntun yang kami raih ini benarbenar luar biasa. Sekarang semua orang menanti apa yang terjadi saat Warriors

bertandang ke Boston. Saya juga menanti itu,’’ ucap Irving. Sementara itu, Nets telah melakukan segalanya untuk memburu kemenangan keenam mereka musim ini. Namun, kehilangan top scorer

utama tim, yakni point guard D’Angelo Russell, yang belum pulih dari cedera ternyata berpengaruh besar terhadap penampilan Nets. Russell mengalami masalah pada lutut kiri. (jpg/c1/ewi)

BLAMBANGAN UMPU - Kontingen Waykanan berkekuatan 137 atlet pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII. Duta-duta olahraga itu berasal dari 11 cabang olahraga (cabor). Yaitu catur, panjat tebing, karate, pencak silat, bulu tangkis, judo, bola voli, gulat, tinju, tenis meja, dan atletik. ’’Hasil rapat antara KONI dengan perwakilan kontingen, jumlah atlet kami yang turun di Porprov kali ini 137 orang. Mereka berasal dari 11 cabor. Kami memang memprioritaskan cabang olahraga yang diperkirakan meraih medali,” jelas Ketua KONI Waykanan Deni Ribowo, S.E. kemarin (15/11). Menurut Deni, keputusan itu sudah melalui perhitungan yang matang. ”Dari awal kita sudah menyatakan bahwa pada Porprov kali ini, Waykanan tidak mau sebagai

pelengkap. Dengan kesederhanaan dan kekurangan yang kita miliki, Waykanan harus memiliki daya saing,” terangnya. Bagi atlet yang meraih prestasi, sambung Deni, Bupati Raden Adipati Surya akan memberikan penghargaan yang layak. ”Dengan adanya penghargaan dari Bapak Bupati diharapkan membuat atlet kita terpacu untuk mengukir prestasi tertinggi di Porprov VIII,” ungkapnya. Rahmat S.Pd, MM, ketua kontingen Waykanan menambahkan, seluruh atlet tengah menjalani pemusatan latihan. ”Pengurus KONI aktif memantau pemusatan latihan. Jika dalam pemusatan latihan, ada atlet yang ogah-ogahan dan tidak disiplin, maka kami tak akan membawanya ke Porprov VIII. Ini berlaku untuk semua atlet,” tegasnya. (sah/c1/ewi)


OLAHRAGA

8

Nomor 10 Terbaik

LOLOS: Christian Eriksen dan kiper Kasper Schmeichel merayakan keberhasilan Denmark lolos ke Piala Dunia 2018, kemarin.

DUBLIN – Portugal dengan Cristiano Ronaldo, Argentina bersama Lionel Messi, dan Polandia punya Robert Lewandowski. Lolosnya tiga tim tersebut ke Piala Dunia 2018 tidak terlepas dari dominannya kontribusi gol Ronaldo, Messi, dan Lewy sepanjang kualifikasi. Denmark yang memastikan lolos ke Piala Dunia 2018 kemarin dini hari WIB (15/11) juga memiliki kesamaan: sangat bergantung kepada seorang pemain (one-man team). Bedanya, Christian Eriksen yang dimiliki Danish Dynamite berposisi nomor sepuluh dan bukan sembilan. Kemenangan 5-1 (agregat 5-1) Denmark atas Irlandia dalam leg kedua playoff zona Eropa di Aviva Stadium kemarin juga tak bisa lepas dari hattrick Eriksen (32’, 63’, dan 74’). Gol Andreas Christensen (29’) dan penalti Nicklas Bendtner (90’) makin mengubur tuan rumah yang sempat membuka asa melalui Shane Duffy (6’). ’’Christian (Eriksen) mungkin adalah pemain terbaik dunia di posisinya saat ini,” kata pelatih Denmark Age Hareide tentang bintang Tottenham Hotspur itu, sebagaimana dilansir ESPN. ’’Berbeda dengan Ronaldo dan Messi yang bermain di depan, Christian bermain sedikit di belakang. Tapi, dia memiliki kemampuan untuk mencetak gol, assist, dan membuka ruang yang sama,” imbuhnya. Eriksen yang total mengoleksi sebelas gol sekaligus menjadi pemain nonstriker tersubur sepanjang kualifikasi Piala

FOTO LEE SMITH/REUTERS

Cetak Gol, Langsung Tepar Hasil Uji Coba (15/11) Rusia vs Spanyol

3-3

(Smolov 41, 70, Al. Miranchuk 51/ Alba 9, Ramos 35-pen, 53-pen.)

Argentina vs Nigeria

2-4

(Banega 27, Aguero 36/Iheanacho 45, Iwobi 52, 73, Idowu 54)

Qatar vs Islandia 1-1 (Muntari 90+2/Kjartansson 26) Rumania vs Belanda 0-3 (Depay 47, Babel 56, De Jong 81)

Belgia vs Jepang

1-0

(Lukaku 72)

Jerman vs Prancis

2-2

(Werner 56, Stindl 90+3/Lacazette 33, 71)

Austria vs Uruguay

2-1

(Sabitzer 5, Schaub 87/Cavani 10)

Inggris vs Brasil Wales vs Panama (Lawrence 75/Cooper 90+3) Hungaria vs Kosta Rika (Nikolic 37) Portugal vs AS (Antunes 32/McKennie 22)

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

0-0 1-1 1-0 1-1

BUKAN kekalahan 2-4 dari Nigeria yang membuat kubu Argentina panik. Namun, cedera yang menimpa Sergio Aguero-lah yang menjadi pangkal kepanikan. Hal itu dipicu dengan kolapsnya striker Sergio Aguero saat turun minum di ruang ganti Stadion Krasnodar. ’’Aguero mengeluh pusing saat jeda. Itulah yang membuat dia harus diganti pada babak kedua,’’ ucap pelatih Argentina Jorge Sampaoli di situs resmi Federasi Sepak Bola Argentina (AFA). Aguero langsung diterbangkan ke Manchester. Posisinya digantikan Dario Benedetto. Entah memang karena Aguero yang ditarik keluar atau karena Nigeria memang tangguh, skor yang sebelumnya 2-1 untuk Argentina pada babak pertama, berganti jadi 4-2 bagi Nigeria. Aguero mencetak satu gol pada menit ke-36. Satu gol lainnya dicetak Ever Banega (28’). Sementara empat gol kemenangan Green Eagles—julukan Nigeria—dilesakkan Kelechi Iheanacho (45’), dua gol Alex Iwobi (52’ dan 73’), dan Brian Idowu (54’). Disinyalir, kejadian yang dialami striker 30 tahun itu lantaran dia memiliki masalah dengan jantungnya. Sebab, menurut dokter tim Argentina Donato Villani, Aguero pernah melakukan operasi jantung saat usianya 15 tahun. ”Dia merasakan itu (pusing) sebanyak dua kali. Kami membawanya ke rumah sakit untuk memastikan semuanya normal,” ujar Villani. (jpg/c1/ewi)

Dituding Bagian Kampanye USSF PERHELATAN Piala Dunia 2018 tidak menyertakan negara dengan kultur sepak bola kuat sekaligus para juara konfederasi. Di antaranya Italia (juara dunia empat kali), Belanda (kampiun Euro 1988 dan tiga kali runner-up Piala Dunia), serta Kamerun (juara Afrika). Juga, Cile sebagai juara Copa America dua edisi terakhir dan jawara Piala Emas CONCACAF Amerika Serikat (AS). Tidak heran kalau absennya negara tersebut menimbulkan wacana out of the box. Yakni mengumpulkan mereka untuk berlaga dalam Piala Dunia ’’tandingan” pada musim panas

tahun depan. Sebagaimana dilansir ESPN dan Goal, ide itu muncul dari Federasi Sepak Bola AS (USSF) yang sekaligus siap menjadi tuan rumah. Rencananya, ajang tersebut dimainkan sebelum Piala Dunia 2018 atau sebelum 14 Juni. Inisiatif USSF menggelar Piala Dunia tandingan ditengarai sebagai bagian dari kampanye untuk meloloskan AS sebagai host Piala Dunia 2026 bersama Kanada dan Meksiko. Tiga negara CONCACAF itu bersaing dengan Maroko sebagai wakil Afrika. (jpg/c1/ewi)

Dunia 2018. Hanya Mile Jedinak, kapten sekaligus gelandang bertahan Australia, yang mendekati capaian Eriksen dengan sepuluh gol. Rookie Sudah Matang Tradisi Australia lolos Piala Dunia terjaga. Setelah edisi 2006, 2010, dan 2014, Socceroos memastikan tiket ke Piala Dunia 2018 kemarin WIB (15/11). Australia menjadi negara ke-31 dari 32 negara peserta Piala Dunia 2018. Dalam pertemuan kedua playoff interkontinental di Stadium Australia kemarin, Mile Jedinak dkk. mengalahkan Honduras 3-1 sehingga lolos dengan agregat skor yang sama. Jedinak, gelandang bertahan 33 tahun asal Aston Villa, mencetak hat-trick sebelum tim tamu mencetak gol hiburan via Albert Elis pada injury time. Pelatih Australia Ange Postecoglou menyebutkan, kesuksesan timnya lolos ke Rusia (tuan rumah Piala Dunia 2018) tahun depan tak terlepas dari makin matangnya para pemain yang menjadi rookie di Piala Dunia 2014. Di antaranya, kiper Matthew Ryan, bek Bailey Wright, gelandang Massimo Luongo, dan winger Mathew Leckie. Bersama pemain senior seperti Jedinak dan Tim Cahill (37 tahun), Postecoglou yakin Socceroos bukan sekadar pelengkap di Piala Dunia 2018. ’’Para rookie saya juga pernah memenangi Piala Asia 2015. Jadi, mereka sudah tertempa dengan bagus,” ungkapnya. (jpg/c1/ewi)


KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

POLITIKA

9

KPU dan MUI Bersiap Hadapi Pilkada Bakal Sebar Pesan Moral soal Politik Uang

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

WORKSHOP KAMPANYE: Komisioner KPU RI Wahyu Setiawan menjadi pemateri dalam workshop kampanye setara dan damai di Hotel Emersia, Bandarlampung, kemarin.

PAN Rekom Agung-Budi BANDARLAMPUNG – Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan rekomendasi calon bupati-wakil bupati (cabup-cawabup) untuk Pilkada Lampung Utara (Lampura) 27 Juni 2018. Melalui surat bernomor 055/PILKADA/IX/2017, PAN merekomendasikan pasangan Agung Ilmu Mangkunegara-Budi Utomo. Surat tertanggal 6 September 2017 itu ditandatangani Tim Pilkada Pusat DPP PAN Yandri Susanto. Isinya, Tim Pilkada Pusat DPP PAN menye-

tujui dan merekomendasikan Agung Ilmu sebagai cabup dan Budi Utomo sebagai cawabup periode 20182023. Tim juga memberikan dua poin tugas kepada pasangan calon. Tugas pertama, mendapatkan koalisi partai politik (parpol) lain untuk memenuhi persyaratan pencalonan di Pilkada 2018. Kedua, melakukan komunikasi intensif dengan DPW, DPD, DPC, dan DPRt

PAN untuk menggerakkan mesin partai dan membuat program pemenangan Pilkada 2018. ”Saya sudah tanda tangan rekomendasi untuk Lampung Utara. Tapi saya belum pantau, apakah sudah di tangan yang bersangkutan?” kata Yandri kepada Radar Lampung, Selasa (14/11). Anggota DPR RI ini menjelaskan,

BE 1 J

rekomendasi ini belum bersifat final dan mengikat. Masih ada peluang untuk terjadinya perubahan. Dimana, PAN akan kembali melihat hasil survei elektabilitas terakhir dan dinamika politik yang berkembang di lapangan. Tidak hanya Lampura, tetapi juga untuk daerah lain seindonesia. ’’Semuanya begitu, termasuk dari daerah lain. Kalau keluar SK (surat keputusan) baru final. Tapi memang rekomendasi menjadi acuan kami,” pungkas Yandri. (dna/c1/gus)

BANDARLAMPUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengakui bahwa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 memiliki keterkaitan dengan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Potensi konflik dalam penyelenggaraan pilkada serentak tahun depan pun bakal kompleks. Karenanya, KPU bersama elemen masyarakat kini berada dalam satu komitmen untuk memerangi politik uang. ’’Pilkada 2018 adalah pilkada rasa pilpres. Sehingga potensi konfliknya kompleks. KPU berada dalam posisi memerangi politik uang, bukan lagi melawan politik uang. Hal lain yang menjadi perhatian KPU adalah isu SARA yang menjadi isu politik,” kata Komisioner KPU RI Wahyu Setiawan dalam workshop kampanye setara dan damai di Hotel Emersia, Bandarlampung, kemarin. Pria yang pernah menjadi Ketua KPU Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, selama

dua periode (2003-2008 dan 2008-2013) ini melanjutkan, pilkada serentak 2015 dan 2017 mengakibatkan luka sehingga perlu meneguhkan kembali keindonesiaan bagi warga negara. Tidak dibenarkan pilkada justru menjadi alat untuk memecah-belah persatuan dan kesatuan bangsa. ”Maka kami sangat perhatikan tahapan kampanye sebagai tahapan krusial karena melibatkan masyarakat luas. (Pilgub) Lampung sebelumnya, media ramai memberitakan politik gula. Maka, tokoh agama dapat memberikan seruan moral. Sekecil apa pun suara, harus disuarakan. MUI Lampung bisa berkoordinasi dengan MUI pusat untuk memfatwakan politik uang haram,” ujarnya. KPU RI akan bekerja sama dengan Kementerian Agama RI untuk memanfaatkan mimbar keagamaan. Dimana, sosialisasi pilkada dan pendidikan politik bisa disampaikan saat khotbah. Pendidikan utamanya memeBaca KPU Hal. 10

FOTO IST

SIDANG PUTUSAN: Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) menggelar sidang dengan agenda putusan terhadap gugatan Koalisi Rakyat Lampung untuk Pemilu Bersih (KRLUPB) dengan teradu Ketua Bawaslu RI Abhan dan Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah kemarin.

Ketua Bawaslu Disanksi DKPP Khoir: Ini Jadi Pelajaran BANDARLAMPUNG – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung Fatikhatul Khoiriyah mendapatkan sanksi peringatan keras terakhir dari Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) kemarin. Selain itu, Ketua Bawaslu RI Abhan juga mendapatkan

sanksi peringatan. Hal tersebut tertuang dalam putusan Majelis DKPP yang diketuai Harjono serta beranggotakan Alfitra Salam dan Ida Budhiati. ’’Putusan ini berlaku sejak dibacakan,” kata Harjono dalam siaran pers. Khoir –sapaan Fatikhatul Khoiriyah– mendapatkan sanksi terkait kepemilikan kartu tanda penduduk (KTP) ganda. Dia terbukti lalai dan memberi contoh tidak baik serta justru terlibat dalam

silang sengkarut E-KTP. Sedangkan terhadap Abhan, Majelis DKPP menganggap yang bersangkutan terbukti lalai dan membiarkan terjadinya potensi konflik kepentingan dalam penentuan tim seleksi (timsel) Bawaslu Lampung. Abhan terbukti melanggar kode etik penyelenggara pemilu. Sementara, Koalisi Rakyat Lampung Untuk Pemilu Baca KETUA Hal. 10

Sosialisasikan Arinal, d’Masiv-Inul ’’Ngebor’’ Bandarlampung BANDARLAMPUNG Kota Bandarlampung pada Sabtu (18/11) dipastikan heboh dengan tampilnya artis ibu kota d’Masiv dan Inul Daratista. Inul yang populer dengan julukan ’goyang ngebor’ dan grup band d’Masiv akan menghibur peserta jalan sehat bersama bakal calon gubernur (balongub) Lampung Arinal Djunaidi di Lapangan Merah Hutan Kota, Wayhalim.

Ketua Jaringan Arinal Berkarya (Jaya) Himawan Ali Imron, Rabu (15/11), mengatakan, kehadiran Rian d’Masiv dan Inul Daratista telah mendapat kepastian dari kedua manajemen artis tersebut. ’’Keduanya dipastikan bisa hadir dalam acara jalan sehat bersama Arinal Djunaidi,” ujar Ali Imron dalam rilisnya kepada wartawan kemarin. d’Masiv yang populer

dengan lagu Jangan Menyerah akan membius warga Kota Tapis Berseri. Sementara Inul yang populer dengan goyang ngebor akan menghipnotis warga dalam jalan sehat. Selain hiburan, dalam jalan sehat ini, tim Arinal menyediakan hadiah bagi warga berupa uang tunai jutaan rupiah, 20 rice cooker, sepeda gunung, HP Android, TV LCD, dan sepeda motor. (rls/dna/c1/gus)


POLITIKA

10

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

PDIP Rakor Maritim, Buruh, dan Nelayan BANDARLAMPUNG – DPD PDI Perjuangan Lampung menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Maritim, Buruh, dan Nelayan di Bandarlampung kemarin. Acara dibuka secara resmi oleh Bendahara DPD PDIP Lampung Dedi Afrizal. Dedi yang juga Ketua DPRD Lampung itu mengatakan, acara tersebut di gelar bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan melalui industri perikanan terintegrasi gotong-royong dan meningkatkan kesejahteraan buruh. Potensi laut di Lampung, sambung dia, besar tapi belum dikelola secara maksimal oleh masyarakat. “Disini kita akan membuka wawasan masyarakat untuk mengelola dan mengoptimalkan ekonomi dari segi kemaritiman,” kata dia. Masyarakat har us memahami bagaimana mengelola potensi laut dan juga menjaga kelestariannya, sehingga potensi sumber daya laut tersebut dapat diwariskan dan dinikmati kepada generasinya.

KPU....

“Masyarakat harus tahu selain menggali potensi sumberdayanya tapi bagaimana dapat menjaga kelestarian potensi itu sendiri dengan menggunakan alat tangkap ikan yang benar, yang ramah lingkungan. Dan kita minta para kader dapat memberikan wawasan itu kepada masyarakat,” jelasnya. Dan kali ini lanjutnya, dalam Rakor tersebut dihadirkan narasumber dari yang membidangi tenaga kerja, bidang perikanan dan kelautan. “Kali ini kita undang narasumber dari tenaga kerja dan kelautan untuk memberi wawasan dan diharapkan dapat menyampaikan kepada masyarakat. Sehingga masyarakat dapat memanfaatkan potensi tapi juga menjaga kelestariannya,” tegasnya. Hadir dalam rakor tersebut para kader PDI-P se-Provinsi Lampung dan perwakilan dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi serta Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Lampung sebagai narasumber. (rls/c1/gus)

Sambungan dari Hal. 9 FOTO IST

rangi politik uang. Alumnus Program Pascasarjana Ilmu Administrasi Universitas Jenderal Soedirman ini pun meminta untuk memerangi perilaku antidemokrasi. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lampung Khairuddin Tahmid mengakui bahwa memang perlu ada keputusan atau norma yang dibuat agamawan terkait tahapan kampanye pilkada. MUI pun akan buat keputusan fatwa soal money politics di Lampung. Yaitu dengan adanya pesan moral berisi khutbah yang diedarkan di masjid-masjid se Lampung. Isinya antara lain urgensi pilkada menurut perspektif agama, hukum memilih dalam pemilu yang bersifat wajib dengan argumentasi agama, serta bahayanya politik uang. ”Akan kita siapkan dan sebarkan ke seluruh Lampung. Poin ketiga (politik uang) itu yang terutama, penting,” kata Khairuddin ketika menjadi salah satu

Ketua.... Bersih (KRLUPB) sebagai pelapor tidak terlalu puas dengan keputusan ini. Ketua KRLUPB Rakhmat Husein DC mengatakan, tidak tinggal diam atas putusan ini. Pihaknya akan mengambil langkah selanjutnya dengan melaporkan Khoir ke Bareskrim Polri. ”Kami akan Bareskrim, Selasa (21/11) dan menjadikan putusan DKPP sebagai dasar pengaduan terkait identitas KTP,” kata Husein kemarin.

narasumber dalam workshop. Di tempat yang sama, Pimpinan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung Iskardo P Panggar mengakui bahwa lembaganya ibarat mempunyai pedang, tapi tumpul dalam tahapan kampanye pilkada. Dalam undang-undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, memang berwenang mencegah money politics tapi sebatas imbauan. ”Kami dapat masukan dan teriakan terkait katanya ada corporate ikut cawe-cawe di pilkada. Setiap kegiatan bagibagi mobil, jalan-jalan ke Kubah Emas, ziarah Wali Songo, tapi kami sebatas mengimbau. Peluru Bawaslu tumpul, tidak bisa berbuat apa-apa,” ujar Iskardo. Maka, dia berharap, bisa ada rekomendasi dari pemerintah pusat sehingga menelurkan sebuah aturan dimana kewenangan Bawaslu lebih kuat untuk mengeksekusi hal-hal yang diteriakkan publik tersebut. (dna/c1/gus)

RAKOR PDIP: Bendahara DPD PDI Perjuangan Lampung Dedi Afrizal membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Maritim, Buruh, dan Nelayan DPD PDIP Lampung di Bandarlampung kemarin. Ketua DPRD Lampung itu menegaskan, rakor untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan melalui industri perikanan terintegrasi gotong royong dan meningkatkan kesejahteraan buruh.

Ketua KPU: Jangan Golput Ya! PRINGSEWU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pringsewu mengimbau warga yang belum memiliki KTP elektronik (E-KTP) untuk segera mengurusnya. Ini untuk menghindari warga yang belum ber-E-KTP tak terdata dalam daftar pemilih di Pilgub Lampung mendatang. Ketua KPU Pringsewu

Andoyo mengatakan, warga perlu diingatkan agar dapat terakomodasi hak pilihnya. ’’Bagi yang belum ber -E-KTP segera mengurus. Kita ingin partisipasi masyarakat menyalurkan hak pilihnya semakin tinggi,” ungkapnya kemarin. Ditambahkan Andoyo untuk meningkatkan partisis-

pasi masyarakat serta memberikan pemahaman akan pilgub KPU juga menggencarkan sosialisasi. Diantaranya melakukan grebek pasar di Pasar Sarinongko Pringsewu mensosialisasikan pilgub yang rencananya akan dilaksanakan pada 27 Juni 2018 mendatang. Komisioner KPU Pring-

sewu Warsito, Agus, Sofian, Herman bersama sekertaris KPU Ihsan dan jajarannya blusukan ke pasar. Untuk menarik perhatian sosialisasi dikemas dengan membawa perlengkapan organ tunggal, pengeras suara dan membagikan bunga. Serta maskot pemilu Si Balu , kemarin (15/11)

kemarin. Andoyo menambahkan, sosialisasi tersebut sebagai langkah mengingatkan warga Pringsewu dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung. “Jangan golput ya! Suara Anda menentukan untuk Lampung lima tahun ke depan,” ajaknya. (mul/sag/c1/gus)

Sambungan dari Hal. 9 Terpisah, Khoir mengaku menghormati keputusan ini. ”Menjadi pelajaran ke depan untuk lebih baik lagi. Yang pasti semangat pengawasan tidak akan menurun. Kita akan bersama-sama mewujudkan pemilu yang berintegritas di Provinsi Lampung,” ujarnya melalui pesan singkat. Terkait rencana laporan ke Bareskrim, Khoir juga mempersilakan. ”Nggak apaapa,” pungkasnya. (dna/c1/ gus)

PKS LAMPURA TURUN GELAR SURVEI KOTABUMI - Berdasarkan hasil survei Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lampung Utara, popularitas petahana Agung Ilmu Mangkunegara sebagai bakal calon bupati masih unggul dengan posisi 96 persen. PKS merupakan satusatunya partai yang baru mengeluarkan surat rekomendasi untuk meng-

usung petahana dalam perebutan kursi BE 1 J. ’’Kami memiliki tim survei sendiri, baik secara metedologi survei yang dilakukan secara umum maupun survei dengan metode kader PKS yang langsung turun ke masyarakat. Dan untuk diketahui, sang petahana pun memiliki tim survei juga,” kata Ketua DPD PKS Lampura Agung Utomo kemarin.

Dijelaskannya, bahwa pihaknya tidak berbicara masalah elektabilitas. Karena menurutnya terkait elektabilitas proses masih berjalan. ”Konstelasinya belum terlihat, untuk saat ini Pak Agung Ilmu Mangkunegara masih unggul dalam hal popularitasnya,” jelasnya. Agung menerangkan bahwa pihaknya selaku partai pengusung sang pe-

tahana, telah melakukan berbagai langkah. Baik sosialisasi hingga pada konsulidasi internal partai untuk memenangkan Agung Ilmu Mangkunegara pada Pemilukada 2018 mendatang. ”Pada prinsipnya, setelah rekomendasi DPP dikeluarkan untuk sang petahana, maka kami selaku kader partai telah dan akan terus melaku-

kan berbagai cara dalam melaksanakan dan mengamankan rekomendasi tersebut,” terangnya. Dalam proses memenangkan sang petahana, lanjut dia, DPD PKS setempat pun berencana akan meluncurkan kader PKS Muda yang direncanakan launching kader muda PKS itu akan dilaksanakan pekan depan. (rnn/c1/gus)


POLITIKA

11

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

DIKABULKAN Kader PKPI berkumpul di salah satu ruangan di kantor Bawaslu saat pembacaan putusan atas permohonan sepuluh parpol di gedung Bawaslu kemarin. FOTO IST FOR RADAR LAMPUNG

Keputusan KPU Cacat Prosedur Bawaslu Perintahkan Terima Berkas 3 Parpol JAKARTA – Perjuangan Partai Idaman, Partai Bulan Bintang (PBB), serta Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) kubu Hendropriyono untuk jadi peserta Pemilu 2019 tak sia-sia. Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) memerintahkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima dokumen pendaftaran tiga parpol tersebut. Sebelumnya, ketiga parpol ini dinyatakan tak memenuhi syarat awal oleh KPU. ’’Memerintahkan KPU

memperbaiki tata cara dan prosedur pendaftaran dengan menerima dokumen pendaftaran sesuai ketentuan pasal 176 dan 177 UU Nomor 7/2017 tentang Pemilu,” ujar Ketua Bawaslu Abhan saat membacakan putusan atas permohonan sepuluh parpol di gedung Bawaslu kemarin. Dengan adanya putusan ini, maka ketiga parpol dapat melanjutkan tahapan pendaftaran yang kini diproses di Komisi Pemilihan Umum (KPU), untuk nantinya pada Desember memasuki tahapan verifikasi faktual. Setelah itu barulah parpol dapat dinyatakan memenuhi syarat atau tidak menjadi peserta Pemilu

2019. Menurut Abhan, pertimbangan keputusan didasari sejumlah faktor. Antara lain, pengutamaan penggunaan sistem informasi partai politik (Sipol) sebagai dasar penilaian oleh KPU untuk menentukan keterpenuhan persyaratan pendaftaran, dinilai tidak mendasar. “Sipol bukan instrumen pendaftaran yang diperintahkan oleh UU Pemilu, sehingga Sipol bukan merupakan prosedur pendaftaran bagi partai politik untuk menjadi calon peserta pemilu,” ucapnya. Berdasarkan sejumlah pertimbangan yang ada,

Bawaslu menilai keputusan KPU yang menyatakan PKPI tidak memenuhi kelengkapan persyaratan, cacat prosedur. Karena itu kemudian menyatakan KPU telah melakukan pelanggaran administrasi tentang tata cara dan prosedur pendaftaran parpol. Bawaslu juga memerintahkan KPU melaksanakan keputusan Bawaslu. Yakni paling lambat tiga hari sejak putusan dibacakan. Dalam hal ini keputusan Bawaslu bersifat final dan mengikat. Sebelumnya, Partai Idaman, PBB, dan PKPI Hendropriyono diketahui telah mendaftar ke KPU untuk menjadi peserta Pemilu 2019

pada 3-16 Oktober lalu. Penyelenggara kemudian menyatakan dokumen pendaftaran ketiga parpol tidak lengkap diunggah ke Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) di laman KPU. Karena merasa dirugikan, ketiga parpol tersebut mengadu ke Bawaslu. Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra menyambut positif keputusan Bawaslu. Dengan adanya keputusan ini maka tidak ada alasan bagi penyelenggara pemilu menolak pendaftaran PBB, untuk diverifikasi menjadi calon peserta Pemilu 2019. (jpg/c1/wdi)

Pemohon Kurangi Jumlah Saksi JAKARTA – Sidang lanjutan uji materi pasal 173 UU Nomor 7/2017 tentang Pemilihan Umum (Pemilu) di Mahkamah Konstitusi digelar kemarin. Sejumlah partai politik pemohon uji materi bersedia mengurangi jumlah saksi dan ahli yang dihadirkan pada persidangan. Tujuannya, agar MK dapat segera melakukan pengambilan keputusan sebelum verifikasi faktual terhadap partai politik calon peserta Pemilu 2019 yang dimulai Desember mendatang. Salah satu parpol yang bersedia mengurangi jumlah saksi dan saksi ahli adalah Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Pengurangan dilakukan setelah sebelumnya terjadi diskusi antara Ketua MK Arief Hidayat dengan sejumlah pemohon pada persidangan sebelumnya. Perindo yang semula berencana mengajukan tiga saksi ahli dan 15 saksi fakta, akhirnya bersedia hanya mengajukan enam orang saksi. “Untuk sidang Rabu ini, saksi dari Perindo menjadi

enam orang. Yakni seorang saksi ahli tertulis, dua orang saksi ahli hadir dan juga tiga saksi fakta,” ujar Ketua DPP bidang Hukum dan Advokasi Partai Perindo Christophorus Taufik di Jakarta, kemarin. Untuk diketahui, Perindo mengajukan uji materi terhadap Pasal 173 ayat (3) UU Nomor 7/2017 tentang Pemilu. Pasal tersebut mengatur persyaratan penetapan parpol peserta Pemilu 2019. Dalam pasal tersebut juga diatur adanya pengecualian bagi partai-partai peserta pemilu 2014, tak perlu verifikasi ulang. Dengan ketentuan tersebut parpol baru berbadan hukum diwajibkan untuk ikut verifikasi, sedangkan 12 parpol peserta pemilu 2014 otomatis lolos. Pasal ini dianggap tidak adil karena dalam periode lima tahun menuju pemilu banyak perubahan yang bisa terjadi. Bisa saja sebuah parpol tidak lagi memenuhi syarat, baik kepengurusan, kantor, maupun jumlah keanggotaan, sebagaimana saat parpol tersebut diverifikasi. (jpg/c1/wdi)

ASN Dilarang Berpolitik Praktis TUBABA – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) me-warning aparatur sipil negara (ASN) agar tak terlibat politik praktis. Di antaranya mendukung atau menguntungkan salah satu pasangan calon atau partai politik tertentu. Ke depan, sejumlah agenda politik penting memang dihelat di level provinsi hingga nasional. Mulai Pemilihan Gubernur Lampung hingga Pilkada Tanggamus dan Lampung

Utara. Setelah itu menyusul Pemilu 2019. Untuk itu, Panwaslu Tubaba melayangkan surat Nomor: 010/K.Bawaslu-LA-10/PM.04/ XI/2017 tanggal 13 November 2017. Isi surat itu perihal netralitas ASN dan Ketentuan Larangan dalam Pilgub 2018 dan Pemilu 2019. Surat tersebut ditujukan kepada Sekda Tubaba, Kepala Badan/ Kepala Dinas di Lingkungan Pemkab Tubaba, Camat se-Tubaba, dan Lurah/Kepala

Tiyuh se-Tubaba. Ketua Panwaslu Kabupaten Tubaba Midiyan, S.Sos menjelaskan, surat itu adalah bentuk pencegahan dini dan sosialisasi aturan perundang-undangan. “Ini adalah sebagai upaya mencegah terjadinya pelanggaran serta kemungkinan adanya politik uang yang dilakukan oleh Calon, Tim Sukses, dan Relawan. Surat tersebut sudah kita bagikan, dan untuk Lurah dan Kepala Tiyuh disampaikan oleh masing-masing Panwaslu

Kecamatan,”ungkap Midiyan melalui rilis yang diterima Radar Tuba (Grup Radar Lampung) kemarin. Dia menyatakan, bagi yang melakukan pelanggaran maka terancam pidana penjara dan denda. Yaitu sesuai dengan ketentuan yang telah diatur dalam Undang-Undang (UU) nomor 10 Tahun 2016 tentang Perubahan Kedua atas UndangUndang Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-

Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, Dan Walikota. “Pada Pasal 71 angka 1 dalam UU tersebut disebutkan dengan tegas bahwa Pejabat Negara, Pejabat Daerah, Pejabat Aparatur Sipil Negara, anggota TNI/POLRI, dan Kepala Desa/ Lurah atau sebutan lain, dilarang membuat keputusan dan/ atau tindakan yang menguntungkan atau merugikan salah satu pasangan calon,” terangnya. (fei/ded/rnn/c1/wdi)

Green Coffee / Kopi Hijau Biji Green Coffee mengandung asam klorogenat yang luar biasa. Zat ini membantu sistem tubuh anda mengimbangi gaya hidup dan selera makan Anda serta mempercepat metabolisme Anda, yang jika berjalan lambat, berat badan Anda pun akan semakin merangkak naik. Zat ini juga dapat mengatur kadar glukosa darah dan sirkulasi darah. Selain itu Green Coffee juga dapat menghilangkan racun dalam organ hati dan memiliki efek yang positif untuk tubuh

MENURUNKAN DARAH TINGGI Selain dapat menurunkan berat badan, asam klorogenat pada kopi hijau juga dapat mengurangi tekanan darah. Menurut penelitian yang diterbitkan pada tahun 2006 di Clinical and Experimental Hypertension menunjukkan bahwa pasien yang mengonsumsi 140mg ekstrak biji kopi per hari menunjukkan penurunan tekanan darah.

MERUPAKAN ANTIOKSIDAN Biji Kopi ini mengandung beberapa zat antioksidan, yang dapat mengurangi efek radikal bebas yang dapat merusak sel dalam tubuh. Fungsi pencegahan ini membuat Anda lebih sehat dengan mengurangi jumlah kerusakan sel-sel tubuh Anda. Menurut penelitian yang diterbitkan pada bulan Juli 2004 dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry, antioksidan asam klorogenat dalam biji kopi hijau dapat mencegah perkembangan empat jenis sel kanker, sehingga dapat membantu mencegah beberapa jenis kanker.

MENURUNKAN BERAT BADAN Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada bulan Maret 2006 di BMC Complementary and Alternative Medicine, suplemen harian ekstrak biji kopi hijau dapat mengurangi lemak tubuh dan berat badan. Pada penelitian tersebut kafein dan asam klorogenat sebagai senyawa utama berguna untuk menurunkan berat badan. Asam klorogenat yang terdapat pada biji kopi yang belum dipanggang dapat dicerna dan diserap oleh manusia sama seperti yang terdapat pada ekstraknya.

MENINGKATKAN MOOD KINERJA KOGNITIF Kafein yang ada dalam kopi hijau dalam kopi hijau mempunyai efek yang positif pada suasana hati dan aktivitas otak Anda. Menurut penelitian pada bulan Februari 2008 di Nutrition Bulletin, beberapa studi mengonfirmasi, bahwa kafein dapat meningkatkan reaksi waktu, kewaspadaan, memori, fokus ketahanan tubuh, dan berbagai faktor lain dari kinerja kognitif. Peneliti menemukan bahwa asupan optimal kopi hijau adalah antara 38-400mg per hari atau menjadi 1/3 cangkir untuk empat cangkir kopi seduh.

STOK TERSEDIA DI : ANEKA SARI RASA Telp. 0823 8868 8868 CHANDRA SUPERMARKET TANJUNG KARANG CHANDRA SUPERMARKET MBK

PT. MULTI ORGANIC INTERNATIONAL ORDER:0821 8293 9615 / 0821 8293 9619


RAGAM

12

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

PMI Luncurkan Aplikasi Donorku BANDARLAMPUNG - Guna memberikan pelayanan transfusi darah kepada masyarakat, Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Lampung meluncurkan aplikasi Donorku. Peluncuran aplikasi yang dihadiri sekaligus diapresiasi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Dr. dr. Reihana, M.Kes. dan Pembina UTD Provinsi Lampung Drs. Hi. Umar Hasan tersebut berlangsung di Hotel Emersia, Bandarlampung, kemarin (15/11). Umar Hasan berharap aplikasi Donorku yang merupakan sistem informasi donor darah dengan teknologi mutakhir dari PMI ini dapat meningkatkan pelayanan PMI Provinsi Lampung. ’’Kami

berharap rekan pers juga ikut menyosialisasikannya,” kata dia. Sementara, Kepala UTD PMI Provinsi Lampung dr. Aditya M. Biomed menyampaikan Donorku merupakan aplikasi rintisan (startup) berbasis android yang bisa digunakan keluarga pasien yang membutuhkan transfusi darah. ’’Saat ini sudah dapat digunakan pendonor di UTD Pembina PMI Provinsi Lampung,’’ jelasnya. Donorku, lanjutnya, memiliki beberapa fitur yang digunakan pendonor dan pasien transfusi darah di rumah sakit. Selain itu ada beberapa fitur yang dapat digunakan untuk mendapatkan informasi yang ada di UTD Pembina

PMI Lampung. Masih menurut dr. Aditya, Aplikasi Donorku bisa didapatkan dengan cara men-download Playstore yang di dalamnya terdapat beberapa fitur. Yakni menu utama, jadwal donor, bantu pasien, kritik dan saran , ajukan donor, stok darah, info pasien, apa kelebihan untuk pendonor, dan lainnya. Acara peluncuran aplikasi Donorku kemarin juga diisi penyerahan penghargaan kepada pendonor yang sudah melakukan donor 75 kali. Penerima penghargaan di antaranya Hardianto Luke Silalahi, Mangunsidi, Eko Listiono, A Wahyudin, dan Abdullah Muh Ali.

Aklamasi, Saipul Terpilih sebagai Ketua Korpri Waykanan BLAMBANGANUMPU - Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Waykanan Saipul, S.Sos., M.I.P. secara aklamasi terpilih sebagai ketua Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Waykanan periode 2017–2022. Kepala Dinas Kominfo Waykanan Hi. Bakhril, S.H., M.M. menyebutkan, terpilihnya Saipul sebagai nakhoda baru Korpri murni keinginan peserta Musyawarah Kabupaten (Muskab) Korpri Waykanan Ke-3 yang digelar di Gedung Serbaguna Ragom Mufakat kemarin (15/11). Menurut Bakhril, dalam musyawarah sempat muncul dua nama, yakni Saipul dan Ade Cahyadi yang merupakan Kepala Dinas P2KA Waykanan. Namun sebelum pemilihan, Ade Cahyadi mengundurkan diri. Sehingga akhirnya seluruh peserta secara aklamasi mendukung sepenuhnya Saipul sebagai Ketua Korpri Waykanan. Sementara itu, Bupati Waykanan, Hi. Raden Adipati Surya, S.H., M.M. mengapresiasi pelaksanaan muskab Korpri Waykanan. Dia berharap, Korpri terus tumbuh dan berkembang sebagai organisasi yang solid dan profesional. Lanjut Raden Adipati, ada tiga peran penting anggota Korpri, antara lain berperan sebagai abdi negara yang memiliki tugas dan kewajiban untuk ikut melaksanakan kehidupan bernegara sesuai

FOTO HERMANSYAH/RADAR LAMPUNG

SAMBUTAN: Sekkab Waykanan Saipul, S.Sos., M.I.P. menyampaikan sambutan usai terpilih sebagai ketua Korpri setempat periode 2017–2022.

dengan amanat konstitusi dan sesuai hukum yang berlaku. Lalu, berperan sebagai abdi negara yang selalu memberikan pelayanan publik terbaik kepada seluruh masyarakat, serta berperan sebagai abdi negara yang senantiasa memberikan dukungan pada pelaksanaan tugas keseharian pemerintah. ’’Saya yakin bila seluruh angggota Korpri mampu menjadi aparatur yang memenuhi standar kualitas tersebut, maka reformasi birokrasi akan berjalan dengan baik dan prinsip pelayanan prima pelayanan publik akan terwujud,’’tandas Raden Adipati.

Sekkab sekaligus ketua Korpri Waykanan Saipul berjanji akan berupaya meningkatkan integritas dan moralitas, sehingga anggota Korpri Waykanan dapat menjadi panutan masyarakat. ’’Muskab ke-3 ini merupakan amanah yang harus kita laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab. Karena sejak pergantian pemerintah orde baru seluruh komponen telah bersepakat untuk melakukan penataan ulang atas semua sistem dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang antara lain meliputi sistem ekonomi, sistem birokrasi, sistem pelayanan publik dan lain sebagainya,’’ tandasnya. (sah/c1/nui)

Selain itu ada 10 lembaga terbaik yang akan menerima penghargaan. Perusahaan itu telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah seperti Vihara Dharma Bakti, Bank Indonesia, Chandra Super Store, PT Great Giant Pineapple, PTPN 7, Korem 043 Garuda Hitam, KSR PMI Unit Unila, RRI, RRI, CV Bumi Waras, dan PT Indoofod Sukses Makmur Tbk. (gie/c1/rim) SIAP MELAYANI MASYARAKAT: PMI Provinsi Lampung sosialisasikan aplikasi Donorku di Hotel Emersia, Bandarlampung, kemarin (15/11). FOTO ANGGI RHAISA/RADAR LAMPUNG

Hj. Mispa Resmi Pimpin DPD AGPAII Lampura KOTABUMI - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam Indonesia (AGPAII) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) periode 2017-2022 resmi dilantik kemarin (15/11). Agenda yang berlangsung di aula Hotel Cahaya Kotabumi itu dipimpin langsung oleh Ketua DPW AGPAII Lampung Drs. Zainal Abidin. Hadir dalam kesempatan itu Asisten I Setkab Lampura Yuzar mewakili Bupati Agung Ilmu Mangkunegara. Hadir juga kepala Kementrian Agama (Kemenag) Lampura, dan kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) serta sejumlah organisasi kemasyarakatan lainnya.

FOTO IST FOR RADAR LAMPUNG

PENGURUS AGPAII LAMPURA: Ketua DPW AGPAII Lampung Drs. Zainal Abidin foto bersama pengurus DPD AGPAII Lampura usai pelantikan kemarin.

Ketua DPW AGPAII Lampung, Zainal Abidin mengatakan, keberadaan AGPAII untuk menyatukan persepsi guru agama agar dapat terus meningkatkan mutu pendidikan khususnya pendidikan agama Islam di seko-

lah-sekolah. Sementara itu, Ketua Umum DPD AGPAII Lampura Hj. Mispa, S.Ag., M.Pd.I. mengatakan, AGPAII Lampura memiliki visi menyatukan GPAI se-Lampura. (rid/rnn/c1/ nui)

SMAN 1 Jatiagung Meriahkan Hari Pemuda-Pahlawan LAMSEL - Banyak kegiatan dapat dilakukan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda dan Pahlawan. Seperti dilakukan OSIS SMAN 1 Jatiagung, Lampung Selatan. Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-89 dan Hari Pahlawan Ke-72 tahun 2017, sekolah yang dipimpin Drs. Sumarno ini mengadakan karnaval pahlawan dan budaya. Kemudian lomba pasukan baris-berbaris (PBB), lomba pengucapan UUD 1945, lomba film pendek, lomba monolog, dan lomba akustik.

PEDULI SEJARAH Kepala SMAN 1 Jatiagung Drs. Sumarno bersama siswanya di sekolah setempat. FOTO IST

Sumarno pun memberikan dukung penuh pada kegiatan berlangsung Selasa (14/11) di sekolah-

nya. Karena menurutnya, ini mampu memupuk jiwa nasionalisme dan patriotisme. (yun/c1/rim)


LAMPUNG RAYA KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

13

Belum Punya Dokter Spesialis RSU Pesbar Diresmikan Pertengahan Desember PESISIR TENGAH - Peresmian Rumah Sakit Umum (RSU) Tipe D Pratama Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) akhirnya disepakati pada pertengahan Desember mendatang. Sebelumnya, rencana peresmian mengalami beberapa kali kemunduran. Direktur RSU Tipe D Pratama dr. Edwin

Haryadi Ma’as mengatakan, Dinas Kesehatan (Diskes) setempat sudah menetapkan jadwal peresmian RSU tersebut yakni pada pertengahan Desember. ’’Diskes Provinsi Lampung juga sudah menyetujui terkait jadwal itu. Tinggal menunggu waktu pastinya dari bupati,” ungkap Edwin. Dijelaskan, saat ini kesiapan RSU tersebut dalam menyambut rencana peresmian sudah mencapai 70-80. Beberapa alat sarana dan prasarana sudah dilakukan tes. Hanya

generator dan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), yang harus menunggu Diskes Lampung. “Ketika jaringan listrik PLN sudah masuk beberapa waktu lalu, kami langsung melakukan tes terhadap semua alat sarana dan prasarana kecuali generator dan IPAL,” lanjutnya. Kendati dalam waktu dekat diresmikan, hingga saat ini belum satu pun dokter spesialis yang bersedia bertugas di RSU Tipe D Pratama. Penyebabnya, tidak ada-

nya ruang operasi sebagai tempat para dokter spesialis tersebut menunjukkan keahliannya dalam menangani pasien. “Setiap kunjungan para dokter spesialis pasti yang ditanya ruang operasi. Dan sayangnya rumah sakit ini belum memiliki (dokter spesialias,Red). Yang ada hanya dokter umum sebanyak 5 orang termasuk saya,” terangnya. Sementara itu, peralatan yang belum ada juga dirasa cukup penting. Seperti

LAMPUNG BARAT

Beraksi 8 TKP, TO Curat Ditembak

Tilang 2.721 Pengendara INI bukti jika kesadaran pengendara kendaraan bermotor dalam berlalu lintas masih kurang. Selama 14 hari Operasi Zebra Krakatau 2017, Satlantas Polres Lampung Barat (Lambar) menilang 2.721 pengendara. Baik pengendara sepeda motor maupun mobil. Pelangaran yang dilakukan dari tidak mengenakan helm, tak ada kaca spion, lampu sen/weser, tidak mengenakan sabuk pengaman, knalpot racing hingga kelengkapan administrasi kendaraan. Kapolres Lambar AKBP Tri Suhartanto melalui Kasatlantas AKP Agustinus Rinto menyebutkan, jenis pelanggaran mobil dan kendaraan khusus terbanyak adalah melanggar rambu berhenti dan parkir. Pihak Satlantas juga menyita sejumlah barang bukti dalam operasi ini. Diantaranya, SIM sebanyak 892 lembar, STNK sebanyak 1.228 dan Kendaraan yang disita yaitu roda dua (R2) sebanyak 44 Unit dan roda empat (R4) sebanyak 7 unit. Kemudian terjaring juga kendaraan memakai Strobo 1 unit, Sirine 1 unit dan rotator 1 unit. “Sedangkan wilayah yang paling banyak dilakukan penilangan lalulintas di Lambar dengan jumlah 2.171 kendaraan yakni kawasan permukiman menempati urutan pertama. Diikuti kawasan jalanraya,” terangnya. Agus menambahkan, pascaoperasi Zebra Krakatau 2017 kesadaran masyarakat dalam berkendara diharapkan dapat semakin meningkat. “Ketika masyarakat telah disiplin berkendara, maka kami yakin dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas,” tuturnya. Seperti diketahui, Operasi Zebra Krakatau 2017 digelar sejak 1-14 November 2017. Operasi tersebut serentak digelar jajaran kepolisian di seluruh Indonesia. Dalam operasi ini, polisi menyasar sejumlah pelanggaran lalu lintas. Polisi akan melakukan penindakan dengan tilang bagi mereka yang melanggar. (jks/c1/wan)

MESUJI

Pilih Tanam Sayuran BELUM membaiknya harga getah karet di Mesuji membuat sebagian warga tergerak memanfaatkan potensi alam lainnya. Ini dilakukan guna mendongkrak perekonomian keluarga agar bisa tercukupi. Seperti yang dilakukan warga Kecamatan Tanjungraya, Mesuji. Di mana, sebagian warga lebih memilih menanam sayuran di ladang miliknya. Yatno (45), salah satu petani setempat mengaku, dengan menanam sayuran, setidaknya bisa membantu keuangan dalam memenuhi kebutuhan keluarga. “Tapi kami pagi tetap menyadap karet. Setelah dari kebun karet kami garap ladang. Dan setiap tahun kami lakukan ini dan hasilnya bisa membantu perekonomian keluarga. Apalagi di tengah harga getah karet yang masih anjlok seperti saat ini,” katanya. Menurut Yatno, jika harga getah karet satu kilonya yang hanya Rp6.500, maka berbanding terbalik dengan harga kebutuhkan pokok di pasar. “Sebab saat ini bagi kami petani karet, kondisi ini sangat sulit satu kilogram getah karet belum bisa membeli satu kilogram beras. Apalagi untuk mencukupi kebutuhan lainnya,” keluhnya. Yatno mengaku, bukan saja dia yang beralih profesi. Namun banyak petani lain yang beralih tanam. “Bahkan banyak petani karet saat ini menjadi buruh. Ini tidak ada pilihan lain dari pada kebutuhan keluarga tidak tercukupi,” imbuhnya. Dirinya sangat berharap harga getah segera naik dan para petani seperti dirinya bisa kembali menyadap karet. “Kami butuh perhatian pemerintah untuk mendorong agar perekonomian petani membaik dan harga getah karet kembali normal,” tutupnya. (muk/c1/wan)

peralatan untuk penanganan Unit Gawat Darurat (UGD) dan peralatan penanganan Telinga, Hidung, dan Tenggorok (THT). “Untuk 2018 Pemkab sudah menyetujui penugasan dokter spesialis anak, kandungan, dan penyakit dalam. Sementara dokter spesialis bedah, belum akan dilakukan karena terbentur dianggaran. Pada 2019 ditargetkan RSU ini bisa naik kelas, minimal menjadi RSU Tipe D,” pungkasnya. (try/c1/wan)

FOTO HUMAS PEMKAB TUBA FOR RADAR LAMPUNG

GELAR SENJA PRAMUKA: Ketua Kwarda Lampung Idrus Effendi mewakili Gubernur M. Ridho Ficardo bersama Majelis Pembimbing Cabang Tulangbawang Hanan A. Rozak memukul kentongan tanda dimulainya rangkaian kegiatan Gelar Senja Pramuka III di halaman Pemkab Tuba kemarin.

Dukung Swasembada Pangan, Diminta Fokus Usaha Pertanian TULANGBAWANG BARAT Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) melalui Dinas Pertanian (Distan) setempat melaksanakan Gerakan Percepatan Tanam Padi Musim Tanam Oktober-Maret 2017/2018. Pelaksanaan Gerakan Percepatan Tanam Padi yang berlangsung di areal persawahan teknis irigasi di Kelurahan Dayamurni, Kamis (9/11) pekan lalu, dihadiri langsung Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Pertanian (Kementan) RI Yustan Ridwan Siahaan serta perwakilan Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung. Gerakan percepatan itu adalah sebuah upaya untuk memotivasi petani dan petugas pertanian agar melakukan upaya-upaya percepatan tanam padi. Sehingga akan mendukung tercapainya sasaran luas tanam dan juga ketepatan waktu. Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Tubaba Fauzi Hasan, SE, MM menyampaikan bahwa luas tanam padi di Kabupaten Tubaba tahun 2017 mencapai 22.707 hektar. Dan untuk tahun 2018 mendatang direncanakan mencapai 22.810 hektar. “Saya berharap agar kita semua dapat bekerjasama dan menyukseskan gerakan ini. Sehingga target-target yang telah disusun pun akan dapat tercapai, baik yang menyangkut target luas tanam, produksi, maupun juga

yang berkaitan dengan tingkat pendapatan para petani,” ungkap Fauzi. Dalam hal koordinasi, Wabup juga meminta semua pihak, mulai dari SKPD terkait, penyuluh, hingga para petani melalui kelompok tani agar dapat manfaatkan kemajuan teknologi saat ini. Agar semua koordinasi dan komunikasi bisa berlangsung cepat daan lancar. “Sekarang ini sudah ada group WA (Whatsapp), kanapa tidak dibuat, agar semua koordinasi menjadi cepat,” tegasnya. Fauzi Hasan juga meminta Kementan RI dapat lebih serius menindaklanjuti keluhan para petani tekait terbatasnya ketersediaan air setiap musim tanam tiba. “Kalau tidak segera diatasi oleh kementerian, tinggal menunggu saja areal sawah habis diganti dengan perkebunan. Maka dari itu, kami berharap Bendungam Way Rarem yang sudah terjadi pendangkalan dapat segera diatasi,” pintanya. Di tempat yang sama, Irjen Kementan RI Yustan Ridwan Siahaan, meminta petani fokus pada usaha pertanian. Dia juga menyampaikan apresiasi kepada para petani yang sudah bisa mendukung upaya swasembada pangan. “Ini (swasembada pangan) adalah hasil kerja keras para petani,” ucap-

nya. Dia juga berjanji akan segera menindaklanjuti dan mengatasi kendala para petani, khususnya terkait terbatasnya ketersediaan air. Kabid Tanaman Pangan mewakili Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung Herlin Retno Wati juga mengapresiasi animo masyarakat terhadap budidaya tanaman Kedelai di Kabupaten Tubaba. “Dari 0 hektar ternyata mencapai 1000 hektar lebih. Ini diluar dugaan produsen benih kedelai,” singkatnya. Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Tubaba, Ir.Syamsul Komar, MM dalam laporannya mengatakan bahwa gerakan percepatan tanam padi ini dilakukan dalam rangka peningkatan Luas Tambah Tanam (LTT) padi sekaligus mengupayakan pencapaian target yang telah ditetapkan. Dia juga memaparkan bahwa, luas baku sawah di Tubaba tahun 2016 mencapai 12.178 hektar, terdiri dari sawah tekhnis irigasi seluas 8.127 hektar, dan sawah tadah hujan seluas 4.051 hektar. “Sedangkan produksi padi dari tahun 2015-2017 terus mengalami peningkatan. Untuk tahun 2017 ini total produksi sebanyak 107.086 Ton, dan tahun 2018 ditargetkan mencapai 107.920 ton,” ungkapnya. (fei/ded/ rnn/c1/wan)

KOTABUMI - Tim Khusus Antibandit (Tekab) 308 Polres Lampung Utara (Lampura) menangkap Saptadan Suhadi (44), pelaku pencurian dengan pemberatan (curat), sekitar pukul 00.30 WIB kemarin di rumahnya. Warga Jl. Hasan Kepala Ratu, Kelurahan Sindangsari, Kotabumi, ini memang masuk target operasi (TO) Sikat Krakatau III Polres setempat. Selain mengamankan tersangka, polisi juga menyita barang bukti 1 unit mesin genset warna merah merek Misaka milik Gereja Pante Kosta Indonesia yang tidak jauh dari kediamannya. “Dikarenakan melawan dan hendak melarikan diri saat akan ditangkap, akhirnya tersangka kita lumpuhkan di kaki sebelah kirinya,” tegas Kasatreskrim Polres Lampura AKP Syahrial mewkaili Kapolres AKBP Eka Mulyana, kemarin. Tersangka, lanjut Syahrial, masuk TO karena diduga terlibat dalam 8 TKP (tempat kejadian perkara) curat. Saat ini, lanjutnya, masih dalam pengembangan guna pengungkapan TKP lainnya sekaligus mengumpulkan sejumlah barang bukti. “Kasus ini masih dikembangkan guna mengumpulkan barang bukti dan pelaku kejahatan lainnya yang terlibat di delapan TKP tersebut. Keseluruhan TKP tersebut, berada di wilayah hukum Polres Lampura,” tandasnya. Pada bagian lain, Polres Lampura juga menggelandang 5 warga karena bermain judi jenis kartu remi. Kelima pelaku diciduk di salah satu kediaman tersangka sekitar pukul 23.00 WIB, Selasa (14/11). Selain mengamankan kelima tersangka, petugas juga berhasil menyita barang bukti dua set kartu remi, sehelai tikar, lampu boklam, dan uang tunai sebesar Rp 142 ribu yang diduga sebagai uang taruhan judi. Kelima tersangka adalah Apmaikal (42), Dodi Kurniawan (25), Fitrizal (40), kemudian Zainal (49), dan Tamsir (48) keseluruhannya merupakan warga Kelurahan Sribasuki Kecamatan Kotabumi, tersebut kini masih menjalankan pemeriksaan intensif di Mapolres setempat. “Para tersangka, saat dilakukan pengerbekan tengah asik bermain judi jenis kartu remi di salah satu rumah tersangka. Kita mendapat laporan dari masyarakat setempat, tentang adanya aktifitas perjudian di wilayah tersebut. Selanjutnya, anggota bergerak dan berhasil membekuk para tersangka yang sedang asik bermain judi remi,” ungkap Syahrial. Menurutnya, kasus perjudian di wilayah hukum Polres Lampura, saat ini marak. Oleh karenanya, Satreskrim Polres Lampura berkerja sama dengan masyarakat bahu membahu berantas penyakit masyarakat tersebut. “Selain kejahatan 3C, Polres Lampura juga fokus dengan kasus perjudian. Sebab, dengan berjudi siapa saja akan melakukan kriminal. Jadi ini sekaligus mengantisipasi kemungkinan tindak keriminal di wilayah hukum Polres Lampura,” terangnya. (ozy/c1/wan)


SOCIETY

14

Ketua DPRD Tuba Sopi`i, S.H. menyerahkan nota kesepakatan bersama antara pemkab dengan pimpinan DPRD kepada Bupati Ir. Hanan A. Rozak, M.S. disaksikan para wakil ketua DPRD Tuba.

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Ketua DPRD Tuba Sopi`i, S.H. dan wakil-wakilnya menyaksikan penandatanganan surat keputusan persetujuan oleh Bupati Tuba Ir. Hanan A. Rozak, M.S.

Rapat Paripurna DPRD Tuba Bahas 5 Agenda Penting DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tulangbawang (Tuba) menggelar rapat paripurna dengan membahas lima agenda penting kemarin (15/11). Agenda tersebut di antaranya pembicaraan tingkat II atas rancangan peraturan DPRD Tuba tentang perubahan atas Peraturan DPRD Nomor 01 Tahun 2015 tentang Tata Tertib DPRD Tuba Masa Bakti 2014-2019; pengesahan penetapan perubahan tentang program pembentukan peraturan daerah Kabupaten Tuba tahun 2017; pengesahan rancangan kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara (RKUA-PPAS) APBD Kabupaten Tuba tahun anggaran 2018. Lalu, pembicaraan tingkat I atas Raperda Kabupaten Tuba tentang APBD tahun anggaran 2018; Dan agenda terakhir adalah penyampaian atas laporan keterangan pertanggungjawaban masa jabatan Bupati Tuba tahun

2012-2017 dilanjutkan dengan pengumuman nama nama personil panitia khusus pembahasan LKPJ akhir masa jabatan Bupati Tuba tahun 2012-2017. Paripurna yang dipimpin langsung ketua DPRD Tuba Sopi`i, S.H. ini dihadiri Bupati Tuba Ir. Hanan A Rozak, M.S, Wakil Ketua I DPRD Tuba Aliasan, wakil ketua II Herwan Saleh, S.E, wakil ketua III Mursidah, S.E., Plt. Sekretaris DPRD Badruddin, Sekkab Drs. Sobri, M.M., Forkopimda plus Tuba dan seluruh kepala SKPD serta anggota DPRD setempat. Dalam agenda pertama, badan pembentukan peraturan daerah (Bapemperda) melalui juru bicaranya, Heri Koko menyampaikan laporan, dua poin tentang rancangan peraturan DPRD tentang perubahan atas peraturan DPRD Nomor 01 tahun 2015 tentang tata tertib DPRD Tuba masa bhakti 2014-2019, serta perubahan keputusan DPRD Tuba Nomor

170/24/Kep/DPRD/TB/XI/2016 tentang program pembentukan peraturan daerah tahun 2017. Sementara itu, dalam agenda kedua, Ketua Badan Anggaran DPRD Tulangbawang Sopi`i, S.H .diwakili juru bicara badan anggaran Holil menjelaskan, setelah melakukan pembahasan di tingkat internal badan anggaran DPRD Tuba dan pemkab setempat, struktur APBD TA 2018 yang telah direncanakan dalam prioritas plafon anggaran sementara berjumlah sekira Rp. 1.306. 671.826.046. ’’Jumlah tersebut bersumber dari PAD sebesar Rp. 68.510.560. 046, Dana perimbangan Rp. 921.489.260.000, dan lain lain pendapatan sah Rp316.672.006.

000,’’ ungkapnya. Pada pos rencana alokasi anggaran belanja daerah tahun 2018, diperkirakan mencapai Rp1. 319.171.826. 046. Terdiri dari belanja tidak langsung Rp. 696.497.080.149. Sedangkan belanja langsung sekitar Rp 622. 674.745.897. Dari hasil pembahasan Pemkab dan DPRD Tuba diketahui kondisi keuangan defisit Rp12.500.000.000. Setelah laporan hasil kerja Bapemperda dan Badan Anggaran disetujui, Bupati dan Ketua DPRD Tuba menandatangi poin-poin yang telah disetujui disaksikan wakil ketua DPRD. Bupati Tuba Hanan A. Rozak dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan

penghargaan kepada seluruh anggota dewan dan tim anggaran yang telah bekerja keras membahas Rancangan Kebijakan Umum APBD serta Rancangan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara APBD TA 2018.’’Ini merupakan manifestasi dari rasa tanggung jawab kita kepada masyarakat Tuba,’’ katanya. Pada kesempatan itu, Hanan juga menyampaikan laporan pertanggungjawaban masa jabatan tahun 2012-2017. Dia menjelaskan secara detail dan gamblang hasil pembangunan yang telah dicapai bersama wakil Bupati Heri Wardoyo, S.H. selama menjabat dari tahun 2012 hingga 2017. Setelah itu, Bupati dan Ketua DPRD disaksikan wakil ketua menyerahkan secara simbolis LKPJ akhir masa jabatan Bupati Tuba tahun 2012-2017 dari kepada ketua DPRD setempat. Ketua DPRD Tuba Sopi`i

mengatakan, berdasarkan ketentuan pasal 23 ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 03 Tahun 2007 Pasal 23 yang menyatakan bahwa LKPJ yang telah disampaikan oleh Kepala Daerah, maka akan segera dibahas oleh DPRD secara Internal sesuai dengan Tata Tertib. Setelah itu, paripurna dilanjutkan dengan penyampaian pandangan umum fraksi terhadap Raperda Kabupaten Tuba tentang APBD TA 2018. Pada pandangan fraksi ini, tujuh fraksi dari Fraksi PDI Perjuangan, Gerindra, Golkar, PAN, Nasdem, Persatuan Kebangkitan Demokrat, dan fraksi Keadilan Nurani Rakyat menyampaikan pandangannya masing masing. Pandangan umum fraksi terhadap Raperda Kabupaten Tuba tentang APBD TA 2018 ini langsung ditanggapi oleh Bupati Hanan A. Rozak dengan jelas dan gamblang. (adv)

PT Bintang Toedjoe Edukasi Siswa di Lampung Melalui Komix Show

Ketua TP PKK Pesawaran Bantu Ajizah dan Defi

MARAKNYA penggunaan obat-obatan secara tidak wajar yang dilakukan masyarakat membuat PT Bintang Toedjoe melakukan edukasi kepada masyarakat. Salah satunya melalui produk Komix, yakni Komix Show di SMAN 16 Bandarlampung, kemarin (15/11). Area Manager PT Bintang Toedjoe Lampung Kabul Santoso menyampaikan, Komix Show bertujuan memberikan pemahaman tentang bagaimana penggunaan obat secara wajar terutama di kalangan pelajar SMAN 16 Bandarlampung, dengan menggandeng instansi yang memiliki pengetahuan dan pengalaman mengenai penggunaan obat. Seperti menghadirkan Dr. Zettira. Waka Bidang Kurikulum Kusnadi,S.Pd mewakili Kepala SMAN 16 Bandarlampung Dra. Hj. Rosita mengapreasi edukasi penggunaan obat herbal Komix kepada para siswa. ’’Kami sangat berterimakasih dengan adanya edukasi ini. Dengan begitu tidak ada penggunaan obat yang tidak sesuai peruntukan,” ujarnya. Dia juga berharap, kegiatan tersebut dilakukan intens di sekolah-sekolah. Sehingga siswa

KETUA TP PKK Pesawaran Nanda Indira Dendi didampingi jajaran UPT Puskesmas Roworejo mengunjungi dan memberikan santunan kepada Ajizah (5), bocah penderita gangguan sosial, dan Defi yang mengalami gizi buruk. Kepala UPT Dinas Kesehatan Puskesmas Roworejo Eni Widiawati, S.K.M., M.Kes. mengatakan, Ajizah di bawah pengasuhan kedua orang tuanya Miskiman dan Sri Mulyani, warga Desa Pujodadi, Negerikaton, yang dikatagorikan sebagai orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kelas ringan. ’’ Ajizah dibawah asuhan ODGJ. Sehingga mengalami tumbuh kembang yang tidak maksimal, sudah lima tahun belum lancar berjalan dan juga pemalu. Sesuai arahan ibu bupati usai memberikan santunan, agar Ajizah ini dipantau secara kontinyu. Dan tentunya kami akan lakukan itu, karena memang pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat itu menjadi prioritas kami,’’ ungkap Eni mewakili Kepala Dinas Kesehatan Pesawaran, Harun Tri Djoko kemarin. Dia mengatakn, setelah mengunjungi Ajizah, Nanda Indira langsung mengunjungi Defa dan Defi putri kembar pasangan Jumino dan Dewi di desa yang sama. Dimana, meski sudah berusia 4,5 tahun, namun berat badan Defi masih 11kilogram atau dikatagorikan menderita gizi buruk. ’’Gizi buruk yang dialami Defi sejak lahir. Sudah kita ajak konsul dengan spesialis anak pada waktu itu dan di diagnosa Defi mengalami Cerebral Palsy (lumpuh otak). Sehingga mengalami gangguan bicara dan menderita kelumpuhan. Sedangkan kembarannya Defa, normal,’’ jelasnya. Namun karena layanan kesehatan Defa dan

Area Manager PT Bintang Toedjoe Lampung Kabul Santoso menyerahkan bantuan pendidikan kepada SMAN 16 Bandarlampung. Bantuan itu merupakan wujud kepedulian PT Bintang Toedjoe di bidang pendidikan.

Komix Show berlangsung interaktif.

bisa menggunakan obat dengan benar. ’’Karena bahaya akan

mengintai jika penggunaannya tidak sesuai,” tandasnya. (adv)

Didampingi Jajaran UPT Puskesmas Roworejo

Ketua TP PKK Pesawaran Nanda Indira Dendi, S.E. didampingi KUPT Puskesmas Roworejo Eni Widiawati, S.K.M., M.Kes. saat mengunjungi penderita lumpuh otak.

Defi dicover melalui BPJS mandiri. Maka, pihak puskesmas akan segera mengurus pengalihan kepesertaan BPJS keluarga yang bersangkutan dari BPJS mandiri menjadi BPJS melalui KIS atau dicover preminya oleh pemerintah. Dengan fisioterapy dan pengobatan secara rutin lanjut Eni diharapkan kondisi Defi semakin membaik.’’Karena seiring waktu adek Defi ini semakin tumbuh dan dewasa. Sehingga sejak dini harus mendapat penanganan yang tepat. Agar lumpuh otak yang dialaminya tidak merambah ke yang lainnya,’’ jelas dia. Sementara orang tua Defa dan Defi, Jumino mengucapkan rasa terimakasih atas kepedulian dan empati serta bantuan yang diberikan Ketua TP PKK Pesawaran dan pemerintah daerah terhadap anaknya. (adv)


LAMPUNG RAYA

15

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Progres Pembangunan JTTS Terhambat Delapan Km Masih Proses Pembebasan

FOTO SYAIFUL MAHRUM/RADAR LAMPUNG

RAKOR: Suasana rapat koordinasi (rakor) dengan Korlantas Mabes Polri membahas progres JTTS di Mapolres Lamteng kemarin.

GUNUNGSUGIH - Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Terbanggibesar, Lampung Tengah (Lamteng), ditargetkan selesai pada Juni 2018. Namun, realisasi target tersebut sedikit terhambat karena sepanjang 8 kilometer masih dalam proses pembebasan lahan. ’’Kami ditarget bisa menyelesaikan pembangunan JTTS pada Juni 2018. Tetapi, ada kendala pembebasan lahan yang masih dalam proses kasasi di Mahkamah Agung (MA),” kata Dani, bagian teknik PT Wijaya Karya (Wika), ketika rapat koordinasi dengan Korlantas Mabes Polri di Mapolres Lamteng kemarin. Ditanya berapa kilometer

jalan yang masih dalam proses pembebasan, Dani menyatakan ada 8 km. “Ada 8 km yang belum kita kerjakan. Masih dalam proses pembebasan. Ada juga jembatan yang baru dikerjakan separo karena sebagian lahannya belum dibebaskan. Kalau proses pembebasan selesai, kita langsung kerjakan,” ungkapnya. Sedangkan Kasubdit Inventarisasi, Identifikasi, dan Rekayasa Korlantas Mabes Polri AKBP Mansyur berharap ada progres dalam pembangunan JTTS. “Kita harap ada progres setiap minggunya. Kalau bisa lembur, ya lembur. Pengerjaan JTTS memang harus dipercepat. Apa pun kendalanya harus dikoordinasikan,” katanya Dalam rapat koordinasi dengan perwakilan Bina Marga Pusat, PPK, Polres Lamteng,

dan PT Wika, kata Manysur, beberap hal telah dibahas selain telah dilakukan pengecekan di lapangan. “Kita tadi sudah bahas dan cek lapangan. Hal ini terkait ruas jalan tol, gerbang tol, dan akses keluarnya di mana saja. Hal ini akan disikapi dan ditindaklanjuti pihak kepolisian mau pun Kemenpupera,” ujarnya. Untuk jangka pendek, kata Mansyur, menghadapi Natal dan Tahun Baru 2018. “Paling dekat Natal dan Tahun Baru 2018 sudah bisa dimanfaatkan. Harapan kita mudik 2018 sudah bisa digunakan. Jika ada kendala, tentu akan dikoordinasikan,” ungkapnya. Sementara Kasatlantas Polres Lamteng AKP Mubiarto Banu Kristanto mengatakan kunjungan Korlantas tadi termasuk dadakan. “Kunjungan

METRO

Terapkan Program E-Book

Datangi Langsung WP KECAMATAN Metro Pusat terus menggenjot realisasi pajak bumi dan bangunan (PBB) dengan melakukan door to door ke wajib pajak (WP). Camat Metro Pusat Triana Aprisia mengatakan, kunjungan yang dilakukan secara langsung diharapkan dapat optimal dalam peningkatan PBB. “Kami harapkan, melalui door to door ini progresnya ada dan lebih baik dari tahun sebelumnya,” kata Triana. Ia memaparkan, realisasi PBB perkotaan Kecamatan Metro Pusat mencapai 74 persen dari pokok PBB perkotaan Metro Pusat yang mencapai Rp1.138.338.361 per Oktober 2017. “Dengan Prosentase realisasi PBB Perkotaan yang mencapai 74 persen itu, maka nilai realisasi PBB kecamatan kami mencapai Rp831.077.624. Artinya total PBB Perkotaan Kecamatan Metro Pusat yang terhutang mencapai Rp307.260.737,” terangnya. Menurutnya, kendala dalam realisasi PBB ini salah satunya kepemilikkan tanah yang tidak jelas dan entah berada dimana. “Kendala kami di lapangan untuk realisasi PBB Perkotaan ini adalah kepemilikan tanah yang tidak jelas siapa dan dimana. Seperti, gedung walet. Karena itu, untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor PBB ini, kami terus sosialisasikan di setiap ada kesempatan seperti saat pertemuan warga. Kami harapkan wajib pajak untuk melunasi pajak. Sehingga dapat membantu pembangunan Kota Metro dengan membayar pajak tersebut,” tandasnya.(rur/c1/wan)

LAMPUNG TIMUR

dadakan. Intinya ingin melihat dan tahu perkembangan JTTS. Di mana saja pintu keluarnya supaya nanti bisa diantisipasi dan disikapi pihak kepolisian. Apakah nanti dibuat pos polisi di pintu keluar. Karena kan pintu keluar di pesimpangan jalan. Penjelasan PT Wika tadi ada dua pintu keluar di Terbanggibesar. Yakni di Kelurahan Seputihjaya, Kecamatan Gunungsugih, dan Kecamatan Terbanggibesar sebagai gerbang tol,” terangnya. Sekadar diketahui, proses ganti rugi lahan JTTS 82 warga Kecamatan Gunungsugih masih dalam proses kasasi di MA. Yakni Kampung Gunungsari 65 orang dengan total 78 bidang, Kelurahan Gunungsugih 13 orang dengan total 26 bidang, dan Kelurahan Seputihjaya 3 orang dengan total 3 bidang. (sya/c1/wan)

FOTO DWI PRIHANTORO/RADAR LAMPUNG

PEMKAB PEDULI: Wakil Bupati Lamtim Zaeful Bokhari didampingi Kapolres AKBP Yudi Chandra dan Sekkab Syahrudin kemarin menyerahkan bantuan kepada Sugeng, warga Desa Sumberrejo, Kecamatan Wayjepara, yang terkena musibah puting beliung.

Lepas Kontingen Jambore ASEAN

Korban Puting Peliung Dapat Bantuan

SEBANYAK 13 anggota Pramuka dari Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) terpilih mewakili Provinsi Lampung pada 6th ASEAN Scout Jambore atau Jam bore Ke-6 ASEAN di Filipina, 27 November–2 Desember 2017. Sebelum mengikuti 6th ASEAN Scout Jambore di Filipina, para anggota Pramuka tersebut juga akan mengikuti Perkempimnas di Balikpapan Kalimantan Timur ,19-24 November 2017. “Kesempatan untuk mengikuti Jambore tingkat ASEAN merupakan berkah bagi adik-adik. Syukuri kesempatan tersebut dan jadikanlah momen itu untuk menimba ilmu dari kontingen negara lain,” kata Wakil Bupati Lamtim Zaeful Bokhari selaku Kepala Kwarcab Gerakan Pramuka Lamtim melepas Kontingen Kwarcab yang akan diberangkatkan ke Kalimantan Timur dan Filipina, kemarin. Peserta yang diberangkatkan tesebut, 4 dari Kwartir Ranting Purbolinggo, 3 dari Kwartir Ranting Sekampung. Kemudian, masing-masing 2 peserta dari Kwartir Ranting Wayjepara, Labuhanmaringgai dan Labuhanratu. Selain itu Kwartir cabang gerakan Pramuka Lamtim akan mengirimkan 2 peserta dari Kwartir Ranting Purbolinggo ke perkemahan putri nasional ke-3 di Balikpapan. Kemudian 2 pembina pendamping. (wid/c1/ wan)

WAYJEPARA - Pemerintah Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) cepat tanggap atas bencana angin puting beliung yang menerjang ratusan rumah warga 3 desa di Kecamatan Wayjepara. Sebagai wujud kepedulian terhadap warga yang tertimpa musibah, Wakil Bupati (Wabup) Lamtim Zaeful Bokhari beserta jajaran forkopimda langsung menyalurkan bantuan kepada para korban kemarin. Bantuan tanggap darurat yang disalurkan antara lain makanan siap saji, selimut, dan terpal. Secara simbolis bantuan diserahkan kepada Prayitno warga Desa Braja Asri dan Sugeng Suyanto warga Desa Sumberejo. “Bantuan yang kami salurkan ini baru bersifat

sementara. Kami akan mengupayakan membantu warga memperbaiki rumah yang mengalami kerusakan akibat bencana puting beliung,” jelas Zaeful Bokhari. Saat menyerahkan bantuan, Wabup didampingi Kapolres AKBP Yudi Chandra Erlianto, Dandim 0411 Letkol Jajang Kurniawan, Sekertaris Kabupaten Syahrudin, Kepala Dinas Sosial M.Yunus dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Tri Pranoto, Camat Wayjepara Supriyono serta sejumlah kepala SKPD. Menurut Camat Wayjepara Supriono, dari hasil pendataan, bencana yang terjadi pukul 15.00 WIB, Selasa (14/11) mengakibatkan 492 rumah warga di 3 desa mengalami kerusakan.

Dari jumlah tersebut 13 di antaranya mengalami kerusakan berat. Rinciannya, di Desa Sumberrejo sebanyak 104 rumah rusak dan 6 di antaranya rusak berat. Kemudian, di Desa Braja Sakti 305 rusak 7 di antaranya rusak berat serta Desa Braja Asri sebanyak 83 rusak dan 1 rusak berat. Sementara Sugeng warga Desa Sumberrejo menuturkan, saat kejadian itu dia bersama istri dan seorang anaknya sedang berada di dalam rumah. Ketika mendengar suara angin gemuruh, Sugeng beserta keluarganya langsung keluar rumah. Beberapa saat kemudian, angin kencang yang tidak tentu arah mengakibatkan pohon sengon yang berada di samping rumahnya roboh. Pohon yang

tumbang teresebut menimpa rumahnya hingga mengalami kerusakan berat. “Untuk sementara, kami menumpang di rumah orang tua. Sebab, rumah kami sudah tidak dapat ditempati lagi,” jelas Sugeng. Diberitakan sebelumnya, hujan deras disertai angin kencang (puting beliung) mengakibatkan ratusan rumah Kecamatan Wayjepara, Lampung Timur mengalami kerusakan. Bencana angin puting beliung yang terjadi mulai pukul 15.00 WIB tersebut juga mengakibatkan pepohonan tumbang menimpa rumah warga. Selain itu, pepohonan yang tumbang juga menimpa satu unit mobil minibus. (wid/c1/ wan)

METRO - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusarda) Metro telah memberlakukan program perpustakaan digital atau e-book. Hal tersebut diterapkan guna mendukung visi Metro sebagai Kota Pendidikan. Kepala Dispusarda Kota Metro Syachri Ramadhan didampingi Pustakawan ahli Supriyantoro mengatakan, perpustakaan digital ini berisikan bukubuku, majalah, maupun surat kabar dalam bentuk elektronik. Dimana, e-book dapat diakses secara online oleh masyarakat di rumah tanpa harus datang ke Dispusarda. “Tetapi, saat ini belum bisa dikatakan sempurna, masih kuranglah. Sebab masyarakat masih belum bisa melihat keseluruhan isi buku dalam e-book. Karena e-book kami baru berisikan resume, judul buku dan pengarang serta klasifikasi buku sesuai dengan internasional standar book number (ISBN). Silahkan kunjungi Web kami di dispusardametro.com,” paparnya, kemarin. Dia mengatakan, pihaknya akan mengupayakan untuk menyempurnakan e-book tersebut. Sebab, saat ini masyarakat telah menggunakan digital modern yang instan. “Untuk mendukung program ini, memang fasilitasnya harus ada. Komputer kami sudah ada, tapi baru ada tiga unit, ruangan khusus juga belum ada. Program e-book yang sudah berjalan itu Pustaka Digital (PADI). Kalau rata-rata perhari, ada 100 hingga 200 pengunjung,” ungkapnya. Pustakawan ahli Supriyantoro menyatakan, program tersebut juga diharapkan dapat membawa efek positif bagi masyarakat.(rur/c1/wan)


16

LAMPUNG R AYA

Lewat Jembatan Gantung, Bayar Dulu! SEMAKA – Tidak hanya memakan korban jiwa, jembatan gantung penghubung Pekon Banjarnegoro, Kecamatan Wonosobo-Pekon Kanoman, Tanggamus, memiliki cerita lain. Ada pihak yang melakukan pungutan terhadap warga yang melintas. Hal ini berlangsung sejak lama. Dalihnya, untuk perawatan jembatan.

Salah seorang warga membenarkan hal tersebut. Pungutan yang diambil tidak pasti. ’’Untuk warga yang sudah biasa lewat, kadang Rp2 ribu. Tetapi kalau orang luar, bisa dimintai Rp5 ribu sampai Rp10 ribu,” kata warga tersebut. Lelaki paruh baya ini juga mempertanyakan peruntukan uang pungutan tersebut. Pasalnya, jembatan tetap rusak,

bahkan memakan korban jiwa. ”Pungutan terjadi setiap hari. Pertanyaannya, kemana uang dari warga yang lewat di jembatan gantung itu,” ujarnya. Masyarakat yang mengandalkan jembatan tersebut berharap pihak terkait bisa mengamankan lokasi itu. Sebab tidak hanya siang, pungutan juga terjadi malam hari.

Sementara, Mulyono, warga Pekon Bangunrejo berharap jembatan tersebut diperbaiki permanen. ”Jembatan itu terakhir diperbaiki tahun 2009. Sifatnya juga darurat. Kalau dilihat dari bawah, banyak besi yang sudah keropos,” kata Mulyono. Terpisah, Camat Semaka Edy Fahrurrozi membantah ada pungutan liar di sekitar

jembatan gantung. Menurut dia, penjaga jembatan tidak memaksa warga memberikan uang. ”Posisi mereka itu untuk menjaga, sehingga yang lewat dari dua arah bisa bergantian. Mereka juga tidak mematok. Berapapun dikasih, diterima. Bahkan banyak juga yang tidak kasih. Seperti anak sekolah, itu tidak bayar,” kata Edy. Terkait uang pungutan di

TERENDAM: Pengendara menghindari genangan air yang menutupi badan jalan penghubung Kecamatan Kalianda-Waypanji di Desa Sukatani, Kecamatan Kalianda, Rabu (15/11). Jalur tersebut terendam setelah hujan turun di wilayah itu. FOTO VERIDIAL/RADAR LAMSEL/ RNN

Lima Raperda Disahkan, Satu Ditolak, dan Dua Ditunda KALIANDA – DPRD Lampung Selatan mengesahkan lima raperda dalam paripurna yang berlangsung Rabu (15/11). Raperda itu mengatur tentang penyidik pegawai negeri sipil, pengelolaan barang milik daerah, dan perlindungan lahan pertanian pangan berkelanjutan. Kemudian raperda pencabutan Perda Nomor 7/2012 tentang retribusi penggantian biaya cetak KTP dan akta

catatan sipil serta raperda tentang pencabutan Perda Nomor 8/2014 tentang rencana zonasi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil. Sementara satu raperda, yakni pencabutan Perda Nomor 11/2011 tentang pajak sarang burung walet, ditolak. Sedangkan dua raperda tentang perubahan atas Perda Nomor 6/2015 tentang pemerintahan desa dan badan permusyawaratan desa serta

raperda tentang perubahan Perda Nomor 5/2015 tentang perubahan pertama atas Perda Nomor 1/2014 tentang penyertaan modal Pemda Lampung Selatan pada PT Bank Lampung dan PDAM Tirta Jasa ditunda. Pada paripurna tersebut, dari delapan fraksi, hanya dua yang menyetujui pengesahan seluruh raperda. Yakni Fraksi PAN dan Fraksi PDIP. Sementara Fraksi Gerin-

dra, Fraksi Demokrat, Fraksi Golkar, Fraksi PKS, Fraksi NasDem serta Fraksi Gabungan PKB dan Hanura hanya menyetujui lima raperda. Penolakan tiga raperda lain karena ada ketidaksesuaian regulasi yang berlawanan dengan pembentukan perda. Sikap enam fraksi ini sejalan dengan laporan hasil pembahasan Badan Pembentuk Peraturan Daerah (Bapemper-

da) yang disampaikan juru bicara Jenggis Khan Haikal. Dalam laporannya, Jenggis menyatakan, khusus raperda tentang perubahan atas Perda Nomor 6/2015 tentang Pemerintahan Desa dan Badan Permusyawaratan Desa, Bapemperda menilai harus ada pemisahan. Sebab nomenklatur raperda tersebut bertentangan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 47/ 2015. (edw/rnn/c1/ais)

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

jembatan, Edy mengaku tidak tahu pasti. ”Saya tidak tahu soal itu. Kepala pekonnya saja, waktu saya tanya tidak tahu. Tapi itu inisitif warga, dan uangnya juga digunakan untuk memperbaiki jembatan kalau ada kerusakan,” ujarnya. Untuk langkah penutupan jembatan, Edy mengaku belum dapat memutuskan. Sebab jembatan merupakan aset Pemkab Tanggamus. Pada bagian lain, selain tiga korban tewas, diduga masih ada warga yang tercebur saat melintasi jembatan.

Ini terlihat dari robekan pakaian yang tersangkut di lantai jembatan. Informasinya, warga yang menjadi korban berasal dari Pekon Sudimoro. Namun aparat kepolisian belum mendapatkan laporan. Kapolsek Semaka AKP Muji Harjono membenarkan belum da laporan. ”Kami juga baru tahu dari aparat pekon. Mereka tidak melapor kalau tidak kami tanyakan,” kata Muji Harjono mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Alfis Suhaili. (ayp/ral/uji/ rnn/c1/ais)


METROPOLIS KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

R ADAR LAMPUNG

Bukan Sekadar Berita!

FOTO M. TEGAR

MUJAHID/RADAR

17

LAMPUNG

g.

gemudi angkutan

TAN: Sejumlah pen AIKAN KESELAMA

penumpan baikan keselamatan

ap terlihat menga

kota (angkot) ker

M A C N A DISHUB AAN

AB

R A D N E K N A K G N KANDA an G - Arus penolak BANDARLAMPUN ditelurkan Pemprov g yan u bar uan atas ketent mulai angkutan online e Lampung terkait pengemudi onlin an agi Seb . lan cu bermun n keberatannya. ika pa am ny me an kompak Bidang Perhubung di Sementara Kepala ng Andrianto Wahyu n pu Lam b hu Dis Darat n aka hub dan kepolisia Dis , kan ata ng me

gabung yang terindikasi ter merazia kendaraan portasi online. Bila ns dalam bisnis tra daftar tan online tak ter ditemukan angku kan. ’’Langsung kami ng langsung dikanda u ikut raannya. Tidak ma kandangkan kenda tegas,” ujarnya. n aka i line aturan, ya kam asan angkutan on Selain itu, pengaw raturan dilakukan pe ti iku ng yang tak me ma warga. dengan turut bersa

pang yang memesan Menurutnya, penum engkapan kendaraan kel an atik erh mp harus me peraturan yang lam da a ter ter g yan n sesuai l itu juga berkaita ha , dia a kat ab, g ada. Seb umpang. Penumpan pen tan ma ela kes sat dengan melaporkan ke pu ng gsu lan an nk disara sebut anggaran atas hal ter tra aplikasi jika ada pel mi akukan pemutusan dil ng gsu lan aya sup kait. atas pengemudi ter . 18 Baca | DISHUB | Hal

Masuki Pergantian Tahun, Gedung Pelayanan Dibuka BANDARLAMPUNG – Gedung pelayanan terpadu Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung sudah bisa beroperasi 2 Januari 2018. Bangunan yang bisa langsung dijangkau begitu memasuki kompleks perkantoran pemkot itu adalah sebuah gedung yang bakal memberikan berbagai pelayanan mulai administrasi kependudukan hingga

perihal perizinan. Wali Kota Bandarlampung Herman H.N. yang siang kemarin mengecek pembangunan gedung tersebut mengatakan, pembangunan saat ini masih dalam proses pemantapan. Namun, dia yakin waktu kurang dari dua bulan bisa digunakan untuk menyelesaikan pembangunan sesuai yang ditargetkan.

Herman menerangkan, terkait pelayanan masyarakat akan menempati tiga lantai bangunan. Yaitu lantai satu, dua, dan tiga. Masing-masing ditempati oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, serta Badan Pengelolaan Aset dan Keuangan

Daerah. Selain itu, di gedung itu masyarakat dimudahkan dengan fasilitas parkir di basement satu dan dua. ’’Desember sudah mulai pindah sehingga 2 Januari 2018 sudah bisa digunakan,” ujar Herman, kemarin (16/11). Baca | MASUKI | Hal. 18

Ayo, Bantu Ringankan Biaya Perawatan Nesya! BANDARLAMPUNG – Sejumlah rumah sakit di Bandarlampung tetap menjadi pusat rujukan sebagian warga kabupaten/kota seLampung. Pasangan suami-istri Dianto (33) dan Novita Sari (28), warga Waylayap, Kecamatan Gedongtataan, Pesawaran, merujuk anak keduanya, Nesya Kayla (5), ke Rumah Sakit Urip Sumoharjo. Saat wartawan koran ini menengoknya sekitar pukul 10.00 WIB kemarin, Nesya tampak hanya bisa merintih kesakitan. Ia didiagnosis mengidap tumor otak dan disarankan dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk mendapatkan perawatan lebih intensif. Sayang, kedua orang tuanya mengaku tak memiliki cukup uang untuk biaya merujuk Nesya ke Jakarta.

FOTO PRIMA/RADAR LAMPUNG

BUTUH BANTUAN: Pasangan suami-istri Dianto (33) dan Novita Sari (28) mengharapkan bantuan untuk pengobatan sang anak, Nesya Kayla (5), yang didiagnosis mengidap tumor otak dan disarankan dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.

Dianto yang sehari-hari bekerja sbagai buruh serabutan mengatakan, anaknya mulai diketahui terdiaknosa tumor sejak satu bulan lalu. Itu setelah melihat anaknya sering menangis dan mengeluh merasa sakit di bagian kepala, serta berjalannya miring. ’’Jadi kami mulai memeriksa anak saya ini sekitar satu bulan lalu di RS Mitra Peringsewu, sudah kita city scan,” ujarnya. Dari diaknosa dokter tumor yang mengidap anaknya sudah muncul sekitar dua sampai tiga tahun lalu. Anaknya tersebut telah dibawa ke beberapa rumah sakit yang ada di Bandarlampung dan disarankan untuk di rujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Baca | AYO | Hal. 18

04.13

11.46 15.08 17.58 19.10

Impikan 2.526 ASN Baru BANDARLAMPUNG – Seiring berjalannya waktu, sebanyak 377 aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkot Bandarlampung tahun ini memasuki masa purnabakti. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bandarlampung melalui Sekretaris Wakidi menyebutkan, per 1 November ini tercatat total ASN pemkot 9.424 orang. Data tersebut didapat dari biodata ASN mengutip tanggal lahir masing-masing. Termasuk di dalamnya pejabat

eselon II. Seperti Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga yang pensiun per 1 September, yang posisinya kini di-Plt.-kan ke Sukarma Wijaya. Lalu ada juga Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Aksa Jamili yang 1 Desember juga pensiun. Otomatis jumlah ASN pemkot makin terkikis. Berdasarkan catatan BKD, mengacu analisis beban kerja dan jabatan, Pemkot Bandarlampung memerlukan penambahan 2.526 ASN. Baca | IMPIKAN | Hal. 18


18

R ADAR LAMPUNG

METROPOLIS KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Bukan Sekadar Berita! Dishub...

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

SEGERA BEROPERASI: Gedung pelayanan terpadu Pemkot Bandarlampung direncanakan sudah bisa beroperasi 2 Januari 2018.

Masuki... Sementara mengenai apakah dirnya juga akan berpindah kantor ke gedung tersebut, Herman mengatakan belum bisa memastikannya. Terpisah, Supardi selaku Pejabat

Sambungan dari Hal. 17 Pelaksana Kegiatan (PPK) pembangunan gedung tersebut membenarkan bahwasanya bulan depan gedung sudah siap ditempati. ’’Bisa ditempati sampai lantai tiga. Tapi

memang untuk pelayanan mulai berjalan 2 Januari 2018,” ujar Supardi. ’’Mengenai parkir kalau nggak cukup kita arahkan parkir ke gedung pelayanan sebelumnya,” ucap dia.

Impikan... Rinciannya bidang pendidikan membutuhkan penambahan 1.321 pegawai, kesehatan 484 pegawai, dan bidang lainnya 723 pegawai. ’’Ini (2.526 ASN) adalah usulan yang kami bawa ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi untuk mengisi kekurangan pegawai tersebut,” paparnya. Namun, karena belum memiliki kesempatan merekrut pegawai baru,

Diketahui, untuk tahap awal, 2016 kemarin, pembangunan gedung ini menelan APBD Rp37 miliar. Kemudian tahun ini menelan anggaran Rp49 miliar. (rma/c1/sur)

Sambungan dari Hal. 17 pemkot mengakalinya dengan masuknya pegawai dari daerah lain yang mengajukan mutasi ke Bandarlampung. Sementara, upaya pemkot mengisi posisi pejabat dengan membuka lelang jabatan untuk tiga kepala dinas sedang menunggu keluarnya rekomendasi Mendagri. Sekretaris Kota (Sekkot) Bandarlampung Badri Tamam menyebut pihaknya sudah

mendapat rekomendasi Komite Aparatur Sipil Negara (KSN). ’’Kita sudah kirim ke Mendagri, selanjutnya tinggal tunggu persetujuan Pak Wali untuk melantik pejabat ini,” ujar Badri. Sayang, dia belum mau menyebut ketiga nama yang terpilih dalam lelang tersebut. ’’Sebenarnya boleh saja melantik, tapi itu tadi, harus menunggu persetujuan Mendagri,” tambah dia.

Ya, beberapa posisi kepala satuan kerja Pemkot Bandarlampung kini mengalami kekosongan. Seperti Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Ketenagakerjaan, serta Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah. Pelantikan ketiga pejabat ini disinyalir terhadang prihal Wali Kota yang hendak mencalonkan diri di pemilihan Gubernur 2019. (rma/c1/sur)

Dari Hal. 17

Sementara itu, perwakilan Asosiasi Driver Online (ADO) Heru Kurnia mengatakan, jika peraturan ini diterapkan, akan banyak perubahan pada kendaraan yang digunakan. Seperti nomor polisi yang memiliki kode tersendiri, kemudian adanya stiker yang melekat di bodi mobil. Tetapi, Heru tidak menjamin mitra yang tak setuju dengan aturan bisa melenggang bebas tanpa ketahuan. ’’Kabarnya nanti ada razia, tetapi kami tidak tahu seperti apa. Bisa saja ketahuan kalau memang tidak ditaati,” ucap dia. Karenanya, ADO kedepan akan mensosialisasikan peraturan yang baru ini. Di mana, untuk pendaftaran mitra dalam bentuk perusahaan atau koperasi membutuhkan minimal lima anggota. Diberitakan Pemprov Lampung merespons kecemasan pengemudi angkutan kota (angkot) atas menjamurnya transportasi online. Namun, bukan berarti pemprov melarang operasional transportasi online. Melainkan membatasi total armada yang beroperasi di provinsi ini. Menindaklanjuti Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) Nomor 108 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum Tidak dalam Trayek, Dishub Lampung mengambil kebijakan kuota angkutan online di Lampung dibatasi 8 ribu mobil. Sekretaris Dishub Lampung Minto Raharjo menyebut, dari ketetapan itu, khusus Bandarlampung kuota angkutan online hanya diperbolehkan 2 ribu unit. Demikian disampaikannya saat menggelar rapat dengan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Organda Lampung dan perwakilan manajemen transportasi online kemarin (13/11). ’’Kuota 8.000 unit nantinya dibagi per masingmasing kabupaten/kota di Lampung. Formulasi pembagiannya adalah dengan menggabungkan data pengguna, jumlah kendaraan pribadi, kendaraan umum, hingga mobilitas masyarakat,” ujar Minto. (rma/c1/sur)

Ayo...

Dari Hal. 17

’’Rencannya hari ini (kemarin, Red.) kami akan pulang dulu ke rumah untuk rembuk keluarga dulu terkait proses rujukan ke Jakarta. Karena kami sekarang lagi terkendala biaya,” akunya. Ia menerangkan, pengobatan Neyla di tanggung BPJS, namun yang menjadi kendala bagi merka ialah biaya kebutuhan dan ongkos untuk perawatan ke luar kota. Ia menuturkan tidak memiliki tidak memiliki cukup biaya untuk menuju Jakarta. Terkait biaya ke rumah sakit yang ada di Bandarlampung pun dia mengaku mendapat bantuan dari perangkat desa tempat ia tinggal. (pip/c1/sur)


METROPOLIS KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

19

Bukan Sekadar Berita!

Lampung Minim Penyuluh Pertanian BANDARLAMPUNG – Provinsi Lampung dominan dengan sektor pertanian. Tentunya, sektor ini perlu ditingkatkan dalam hal kualitas penyuluh pertanian. Namun sayangnya, secara kuantitas, tenaga penyuluh pertanian di Lampung masih minim. Sekprov Lampung Sutono mengatakan, saat ini jumlah penyuluh pertanian 1.440, sedangkan jumlah desa dan kelurahan 2.640. Sehingga idealnya jumlah penyuluh pertanian 2.640 orang. ”Artinya, jumlah penyuluh pertanian masih kurang 1.200 orang,” ujarnya pada rapat

teknis penyuluhan pertanian se- Lampung di aula Begadang Resto, kemarin (15/11). Meskipun demikian, Sutono mengatakan tetap mengatakan seluruh penyuluh pertanian yang ada di Lampung untuk meningkatkan daya saing Lampung. ”Tugasnya adalah membantu petani membangun usaha yang berdaya saing tinggi. Yang muaranya kepada peningkatan kesejahteraan rakyat,” ujarnya. Hal ini ditekankan dikarenakan lebih dari 55 persen penduduk Lampung bekerja sebagai pelaku utama di

sektor pertanian. Soal Bantuan Operasional Penyuluh (BOP) dari berbagai bidang berjumlah 1.800 orang, untuk periode triwulan III akan diselesaikan dalam waktu dekat. ”Kalau itu saat ini masih proses, tidak lama lagi akan dikucurkan kok. Masih kita susun,” ujarnya. Pemprov terus mendukung penyuluh agar mampu mengembangkan usaha pertanian yang tangguh, bertani lebih baik (better farming), berusaha tani lebih menguntungkan (better bussines), hidup lebih sejahtera (better living) dan lingkungan lebih sehat.

Pada kesempatan itu, Sutono yang juga Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (DPW Perhiptani) Provinsi Lampung itu, mengatakan Pemprov memberikan perhatian kepada pelaku pertanian untuk memajukan pertanian. Di sisi lain, perwakilian Pusat Penyuluhan Pertanian Badan Penyuluhan dan PSDM Pertanian, Kementerian Pertanian Hasan Latuconsina menjelaskan, pihaknya memiliki program perkuatan kelembagaan petani seperti kelompok tani, gabungan

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

SAMPAIKAN MATERI: Pemimpin Redaksi Radar Lampung Wirahadikusumah saat menyampaikan materi tentang jurnalistik kepada pegawai Ditjen Kanwil Perbendaharaan Lampung di aula kantor setempat kemarin (15/11).

Informasi sebagai Fungsi Kontrol BANDARLAMPUNG – Budaya menulis sangat baik dimiliki suatu instansi. Sebab, banyak manfaat yang bisa didapat dari menulis. Tidak hanya untuk instansi tersebut, tetapi juga bagi

penulis sendiri. Karena dengan menulis, seseorang bisa mengetahui tentang topik yang akan ditulisnya. Saat mengembangkan topik tulisannya, penulis dipaksa untuk ber-

pikir, menggali pengetahuan dan pengalaman untuk tulisannya. Dengan demikian, kegiatan menulis mem perluas wawasan secara teoritis dan berpikir sehingga dapat menjadi

penemu sekaligus pemecah masalah, bukan sebatas penyadap informasi. Itulah beberapa alasan Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal (Ditjen) Perbendaharaan Lampung

kelompok tani, dan koorporasi petani. Pemerintah mengalokasikan anggaran penyuluhan Rp525,7 miliar. ”Sesuai arahan Presiden RI Joko Widodo, program penyuluhan itu lebih memperkuat para petani di lapangan sehingga nantinya membesar menjadi koorporasi petani dengan harapan koorporasi ini akan membangun jejaring baik, dengan pihak swasta dan BUMN,” kata Hasan. Kelembagaan pertanian di Lampung cukup bervariasi dan penting untuk soliditas penyuluh. ”Sebenernya tidak

menggelar kegiatan bertajuk Lokakarya Peningkatan Kompetensi Writing Skill bagi Pegawai Kanwil Ditjen Perbendaharaan Lampung di kantor setempat kemarin (15/11). Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Lampung Alfiker Siringoringo mengatakan, kegiatan tersebut digelar tujuannya untuk menambah bekal ilmu jurnalistik kepada para pegawai di lingkungan Ditjen Perbendaharaan Lampung. ”Kita juga punya bidang yang menginformasikan seputar informasi yang menyangkut keuangan terutama kepada dana transfer daerah dari pusat. Tentunya, penyampaian informasi harus tepat,” kata dia. Karenanya, selain menghadirkan pemateri dari internal, pihaknya juga mengundang pemateri dari luar instansi. Salah satunya Pemimpin Redaksi Radar Lampung Wirahadikusumah. Menurut dia, bekal yang diberikan pemateri akan diaplikasikan di website Dirjen

sulit menggandeng pihak swasta, yang penting kemauan petani dan saling menguntungkan. Kemudian kita hubungkan dengan pihak BUMN.

Perbendaharaan Lampung, termasuk juga bisa masuk dalam media-media massa. ”Tulisannya bisa dalam konteks penyampaian data, serapan anggaran atau kebijakan yang arahnya sebagai fungsi kontrol penggunaan anggaran di pemerintah daerah, baik provinsi ataupun di kabupaten/kota,” ujarnya. Yang jelas, terus dia, penyampaian informasi yang valid dan benar, diharapkan bisa menjadi literatur untuk penggunaan anggaran kepada pemda. ”Yang muaranya adalah kepada kepentingan masyarakat,” paparnya. Dia menjelaskan, dalam hal penggunaan anggaran, memang di Kanwil Ditjen Perbendaharaan Lampung ada kajian soal pembenahan struktur anggaran yanh digunakan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) di masingmasing Pemda. ”Ada, karena anggaran yang berhubungan langsung kepada masyarakat itu harus lebih prioritas ketimbang

Pihak BUMN itu sebenarnya siap, tinggal bagaimana usaha petani, apakah menguntungkan atau tidak,” ujar Hasan. (rls/ abd/c1/whk)

anggaran adminustratif,” terangnya. Artinya, komponen belanja langsung dalam APBD, harus lebih diprioritaskan. ”Begini saat ini juga masih banyak belanjan administrasi yang besar. Tapi kajiannya kita lihat dulu. Kalau itu terserap untuk tenaga guru misalnya, tidak apaapa. Kalau untuk pegawai administrasi kan jadi masalah juga,” jelasnya. Namun sayangnya, kajian itu hanya bisa dipakai oleh pemda sebagai refrensi. ”Ya, sayangnya itu. Regulasinya memang hasil itu tidak bisa dijadikan untuk intervensi. Hanya sebatas referensi. Ke depan mudah-mudahan bisa dipakai agar penggunaan anggaran bisa optimal,” pungkasnya. Sementara, Wira –sapaan akrab Wirahadikusumah– dalam materinya menyampaikan penjelasan mengenai dasar-dasar jurnalistik. Dia juga sempat memaparkan mengenai ’’Rukun Iman Berita” yang dicetuskan Dahlan Iskan. (abd/c1/whk)


IKLAN BARIS OTOMOTIF

20

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Wah Sudah Laku MOBIL DAIHATSU

XENIA M 2015 ,1000CC,BE ,VELG RESING .BAN RADIAL ,AC, TAPE ,VARIASI DAN ASURANSI HB; WA 082281319361 XENIA TAHUN 2017 ,WARNA PUTIH ,KM 7.250 HUBUNGI; 081385577327

CHEVROLET

TRUCK

CHEVROLET BLAZER LT 2004 ,PJK PJG ,LUAR DLM ORI ,65 JT NG; 085381553689

PT.BFI FINANCE INDONESIA PENAWARAN UNIT MITSUBISHI FE 73 PS 110 BAK KAYU 2011 (BE 9586 JE) HUBUNGI 082178272269

MOBIL DIJUAL DJL MBL NISSAN X-TRAIL 2004 NOPOL B 1945 BB CKLT CAMPAIN HB. 081270305999/ 0819 29980999

MITS FUSO FM 517 HL 4 X 2 BAK BESI , TH 2008 ,ORANGE HUBUNGI ; 081278096173

MITS DUMTRUCK TH 2007 ( 10 RODA) WARAN ORANGE HUB;081385577327

MITSUBISHI CANTER BOX ENGKEL (RODA4) BOX CONTAINER JUMBO TH 2011 ORS, EX. MAKANAN RINGAN HRG 140 JT HB; 082176705021-08136990 6888

PAJERO DAKAR 2015 PUTIH ,PJK BRU BYR ,MBL SPT BARU , 346.000 JT NG ; 085381553689 PAJERO DAKAR ’14 ,PAKAIAN 15 ,ABU2 KODYA ,PJK BLN 8 ; 082183848889 NEGO

NISSAN JUKE 2012 MATIC , MERAH , BE KDY ,BRG MLS FULL VARIASI, OK NG; 082177952753

TOYOTA JUAL CPT BU VIOS 1500 AT ’05 PLAT B MSN PRIMA BKN PDGG 79 JT NEGO;081272707080/0811723 0776(TP) INNVA G AT 2013 AKHIR ,BE MKM 50 RB, FULL OPTION ,GRIL 2014 ,KONDSI PRIMA ,195 JT ; 0813 77630831

NEW AVANZA 1,3 G M/T 2014 SILVER MET,BE KODYA ,PJK PJG (BLN8) 137 JT NG ; 0811795761 GRAND FORTUNER 11/12 MT HITAM,BE KODYA AN SNDR, BODI&MSIN FULL ORI MULUS,SDH ADA TURBO TIMER HUB:0812 7908403 INNOVA DSL ,V TH 2014 /15,KM 25RB,HITAM ,MANUAL, SPT BARU ,ORI ; 081279063126 PEMAKAI TP NEW AVANZA 1,3 G M/T 2014 SILVER MET,BE KODYA ,PJK PJG (BLN8) 137 JT NG ; 0811795761 FORTUNER G LUX 2008 AT HITAM ,BE,MULUS,SERIUS HUB:081369 643624 NEGO AVANZA G ’11 HITAM MLS , BE KODYA AN. SENDIRI ; 08127915070 AVANZA G, 2012, PLAT KODYA, AC DINGIN, KM 40 RB, NAMA SENDIRI, MERAH HATI, DIJAMIN CAT MSH ORI, ASURANSI ALL RACE HRG 135 JT NG. HUB. 0822804956511 KJG SPR G 1.8 96 S.PKAI BAN GIGI, ACDB, S.SYSTM PS 55 JT 0813 79772777

JUAL MOBIL

FORTUNER 2014 VNT TURBO TRD SPORTIVO ,MATIC, PJK SEPTEMBER 2018, TGN 1,KODYA

DAIHATSU GREAT XENIA M 1.0 PUTIH DOUBLE AIRBAG TH 2016 HARGA 135 JT DP 15 JT ANGS 3.690.000 X 59 BLN

08127954578

DP 20 JT

HARGA BMW SERI 532 I TH 2006 MATIC HITAM METALIK 170 JT NEGO PAJAK HIDUP BE

JUAL MOBIL

JUAL MOBIL

HARGA NEGO

0813 51088333 0812 5390509

085208820888

0881273495041

JUAL MOBIL

JUAL MOBIL

JUAL MOBIL

HRG 280 JT

DI LELANG TGL 10 NOV 2017 CHEVROLET SPIN 1500CC LTZ MT WARNA ABU ABU METALIK TH 2015

082280375757

CRV 2,4 TH 2008 ABU2 RAWATAN PRIBADI JRG PAKAI FULL ORIGINAL ,PJK PJG

INNOVA G 2005 ,MANUAL SILVER ,SEGER,MULUS,DAN SANGAT TERAWAT

JUAL CEPAT NISSAN TERANO TH 2005 WARNA HITAM, PLAT BE NOMOR PILIHAN/ CANTIK MULUS ORIGINAL, FULL VARIASI, BAN BARU HARGA NEGO

081298572838

085658888333

081222776768

HUB

NISSAN TERANO SPIRIT S3 TAHUN 2005 WARNA HITAM PLAT B PJK TELAT 2016

HUB:

JUAL MOBIL

HUB:

JUAL MOBIL

HUB:

JUAL MOBIL

HRG 72 JUTA

JUAL CEPAT BU VIOS 1500 AT’ 05, B,SILVER ,MSN PRIMA BKN PEDAGANAG

79 JT NG

0812727070800811 723 0776

HARGA NEGO

PAJERO TIPE GLS TH 2014 , KM 37.839

081279244188

JUAL MOBIL

082377447722

JUAL MOBIL

HUB

0821-8201-8201

08127222807 081273663537

PREMIUM NIAGA RENT CAR,EVENT,KEMENTRIAN,BU MN,WEDING,WISATA,ALPHARD, PAJERO,FORTUNER, INOVARE BORN, SEDAN ARMADA BARU; 085263539003

GRAND VITARA 2.0 THN 2006 PLAT BE KODYA PAJAK HIDUP, WARNA UNGU METALIK, TERAWAT, JRG PAKAI.

HUB

08127954578

MITSUBISHI FE 74HD TH 2011 ,PLAT BG,UNIT PALEMBANG

HUB:

HUB

0852 6906 6567

AVANZA TYPE G TAHUN 2014 PLAT KODYA M/T HUB

DAIHATSU AYLA X ELEGAND 2016 PUTIH MT TYPE PALING TINGGI BE HARGA 105 JT DP 20 JT AGS 2.900.000 X 47 BLN

MOBIL DISEWAKAN EXCECUTIVE CLASS RENTAL MBL (RESMI), AVANZA,INNOVA REBORN, FO RTUNER,PAJERO,CAMRY,ALP HARD,DOUBLE CABIN,ELF,HI ACE,BUS PARWISATA (SIAP ANTAR JEMPUT BANDARA) HUBUNGI ;0813 69695051 WA/ 08117295051

JUAL MOBIL

HARGA NEGO

SUPER ISTIMEWA INNOVA DIESEL IRIT MATIC WARNA ABU2 METALIK PEMBELIAN 2014 PEMAKAIAN 2015 TANGAN PERTAMA BE KODYA SERVIS RECORD DI DEALER TOYOTA NO SMS

MOBIL PENGANTIN E L E G A N T, N YA M A N ,ABADIKAN MOMEN ISTIMEWA ANDA DGN MGGUNAKAN MBL PGANTIN KAMI:CAMRY,MERCY, ALPHARD HUBUNGI ;08136969 5051 WA/0811 7295051

HARGA 145 JT NG

TERIOS TX 2011,PRIBADI,EX.WANITA, CANTIK ORGINAL FULL VARIASI

HUB

082372728672

JUAL MOBIL

081369128231

JUAL MOBIL

AVANZA G 09 ,ABU METALIK ,BRG OK,SIAP PAKAI ,HRG 110 JT NG;

HUB:

08127954578

JUAL MOBIL

HUB

HUB

DAIHATSU GRAND MAX PU 1.3 TH 2016 PUTIH DP 26 JT ANGS 2.145.000 X 47 BLN KM RENDAH JOK MASIH BUNGKUS PLASTIK

INNOVA G ,BENSIN,MANUAL 2012 AKHIR HITAM METALIK TGN 1 DARI BARU (PEMAKAI LANGSUNG) ,KM RENDAH 48 RIBU,SGT TERWAT (SERVICE RESMI TOYOTA,BUKU SERVICE ADA) CAT ORSNIL,ELEKTRIK,LAMPU2 BAGUS AC DINGIN,PLAT B, NO PILIHAN 3 ANGKA BAN DEPAN BARU (KIRI DAN KANAN) SARUNG JOK MB TECH,KARPET DASAR PEREDAM,FOOT STEP SAMPING

DP 15 JT

HUB

JUAL MOBIL

DP 26 JT

ALL NEW COROLA96 S.PKAI ORI LUAR DLM 55 JT 081279021948 METRO

081369991519

Radio Suara Bhakti

Z RADIO 99,2 FM


IKLAN BARIS JITU KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

STNK R2 BE 3607 EL, NOKA:JKAE X250 JADA80362 NOSIN:EX250 JEA80362 AN DARSIH

STNK R2 BE 3139 BL NOKA . MH1FD220DK287935 NOSIN. JFD2E2289598 AN. IIN ASLAMIYAH

STNK R4 BE 9352 R, NOKA:MHM FE3 49E1R014376 NOSIN:4D541R1377 AN SARDJI

STNK R2 BE 5626 BQ NOKA. MH328D3D6BK465529 NOSIN. 28D246545 AN. KHASANAH

STNK R2 BE 8856 X NOKA. MH1JFM215EK595014 NOSIN. JFN2E1588620 AN. MUHAMAD FIRMANSYAH

STNK R2 BE 7837 CN NOKA. MH33P90016K019556 NOSIN. 3P9019602 AN.HADI POERWANTO

STNK R4 BE 114 DD NOKA. MMBGNKG40CF034228 NOSIN. 4D56UCDR1025 AN. NURHASANAH

STNK R2 BE 5680 YP NOKA. MH35D9003KJ869659 NOSIN, 5D9869734 AN. JUMADI

STNK R2 BE 3102 CS NOKA. MH31KP001CK188132 NOSIN. 1KP188731 AN.ILHAM RONI

RUMAH DIJUAL

JUAL MURAH RMH TIPE 85 ,HRG 295 JT NG , PRUM TJG.RAYA PERMAI BLOK 3 NO.22 TJG.SENANG HP; 081379463670

RMH HRG 450JT NEGO LT/LB 200/100 LOKASI PERUM VILLA MARINA TIRTAYASA ,LOKASI STRATEGIS HB;0853576629770811793278 RUMAH UK TNH 7 X 18 DAN LUAS BGN 7 X 12 AJB, KMR 2 PINGGIR JL ASPAL LOK. T.SENANG HARGA 150 NEGO. UTK INVESTASI , LINGKUNGAN ELLITE. 081279177033 JUAL/OVER KREDIT RUMH,HRG NG , TIPE 36,PRUM NEGERI SAKTI PERSADA BLOK C3 NO.09 HB; .085783104341-085769590004 RMH MINIMALIS BARU BNGUN ,LOK.STRATEGIS,PRUM ARUM LESTARI PERMAI II,SM[PING IAIN SUKARAME BDL ;082281449198 JUAL RUMAH

RMH HRG 850JT NG LT/LB 600/150 LOKASI TENGAH KOTA/BLKG RADAR LAMPUNG ; 081379807373 RMH 400JT NG , LT/LB 200/100M2, SHM, KORPRI RAYA ITERA ,3KT,2 KM,HOOK,STRTGIS;081273412226 RUMAH DIJUAL/DIKONTRAKKAN LT/LB:125/100 3KT,1KM LOKASI PERUM BUMI MANTI I/15 KAMPUNG BARU;

SERVICE

SEDIA ASPAL SHELL,ESSO, PERTAMINA GRADE 60/70,ISI NETTO 154 KG ,JAMIN 100% ASLI & MURAH ,HATI2 BANYAK

HEQAFTA TEKNIK SERVICE SMW MEREK,PRBOLA,AC,KULKAS, MSNCUCI DLL,KHS PRBOLA,AC,TRM PSNG BARU, 081271534709 / 085382 064820

ASPAL ESSO PALSU YG MIRIP DG KEMASAN ASLI. ISI TDK JELAS,BERAT HNY 130 KG, HUB ; 082179039000-08121638500085377112489

NILA PIJAT URUT REFLEXI ,PJT URUT TRDSONAL ALAMI,JL. SISINGAMANGARAJA GG. H. HUSNA TRM PGLN; 082398626124089604432271

ASPAL

JUAL POHON JATI JUAL POHON JATI 3,000 BTG,UMUR 25TH,DESA MULYOSARI KEC. TANJUNG SARI ,750 JT NG ;0811795761

ANDI MASSAGE KEBUGARAN + LULUR,TEREMA PANGGLN BUKA 24JAM.TEMPAT ADA; HUBUNGI 082176347711

PELUANG USAHA USAHA UTK RMAJA PUTRI ,IBU2 FACIAL SOAP , HUBUNGI WA 085789409335

RUPA-RUPA JUAL POHON JATI 3,000 BTG,UMUR 25TH,DESA MULYOSARI KEC.TANJUNG SARI ,750 JT NG ;0811795761

PENGOBATAN

CVALFENMANDIRI SDOTWC,LMBAH/ SEPTITANK,MMPET,SLURAN AIR DLL DLM/LUAR KOT STNDBY 24JAM: HUBUNGI 085358689777/0853 7766 9976

PNGOBTN ALAT VITAL H.ASEP JUNAEDI BIKIN BESAR PANJANG LSG DITEMPAT MENGOBATI: IMPOTENSI, ED,LMH.SYAHWAT,LMH KARENA DIABETES TNP EFEK SAMPING JAMIN PATEN HUB:JL. HAYAM WURUK PASAR TUGU ,MASUK JL.ADI SUCIPTO NO.91 DPN MASJID AL-ISTIQOMAH TJG. KARANG BDL HP/ 082375747233081293986146

ALAT BERAT

SEDOT WC

WHEELOADER TH 2012 MERK KOMATSUTYPE WA 200-3 HB; 08138557732

SEDOT WC & MAMPET 150 RB DLM & LUAR KOTA BDL HB; 085377528233 DOLI

DIJUAL RUMAH DI JALAN SULTAN HAJI, GANG HARAPAN I NO. 74, KELURAHAN KOTA SEPANG, LABUHAN RATU. LT 126 M2, HOOK, KAMAR TIDUR 3, KAMAR MANDI, RUANG TAMU. HARGA RP300 JUTA NEGO. HUBUNGI 081379266820

RMH LT.400M2 ,HAL.LUAS , 4KT, GARASI,SMR BOR,LIST 1300W,JL. PAGAR ALAM /GG.PU (PGR JALAN) 082184388808

DISEWAKAN KIOS JLUR 2 KORPRI COCOK U/ USAHA, RP 10JT, PEMINAT HUB: 082281302959

RUMAH DIKONTRAKKAN

DIKONTRKN RMH 5KT 3KM JL. IMAM BONJOL(PGGIR JLN) 300M DR PASAR B.KUNNG 085839750124

JASA GAMBAR JASA GAMBAR IMB 20 RB/ M2,GAMBAR KERJA 30 RB/ M2,BONUS RAB,JASA BANGUNAN STANDAR 3JT/M2,LUXURY 4,5JT/ M2,FREE GAMBAR ; HUBUNGI 082180037707

SALON KAMAR MANDI SALON KMR MANDI ,AZKA, SPECIALIS KUPAS KERAK KERAMIK,KMR MANDI JD KINCLONG SPT BARU LG ; 081379193637

RMH LT/LB 90/70 LOKASI PERU MNAS WAYHALIM ,DEKAT PASAR PRUMNAS WAYHALIM ,HRG 12 JT ; 085357662977-0811793278

JUAL RUMAH PRUM PURI HIJAU BLOK DB 49 LT/LB 105/40M2 HB; 08119626477

RUMAH DISEWAKAN/ INDEKOST (3KMR)U/MAHASISWA/I, KARYAWAN/I,FAS KOMPLIT,JL. TAMIN GG BUDIMAN III NO33;0857 68879492/081314378766

RUMAH SIAP HUNI JL TUPAI GG KEMIRI NO 22.LS 220M.KT3.GARASI. SHM.350 JT NG. 0813 64579817

RUMAH NO .23 JL.NUSANTARA 5, 5 KT BESAR,2KM,PAVILIUN,HALMN LUAS 7 MBL,;081379211820

JUAL TANAH

NISA MSSGE URT TRPI PNGBTN PERWTN.BS DPGGL HUBUNGI 082181823301

SEDOT WC DAN LIMBAH

RMH DKONTRAKAN FULL AC KT4, KM 3 D DLM, GARASI, KOND. NYAMAN HUB: 081223592223

RUKO JUAL CPT RUKO STRTGIS 2LT,8X16,LT 190M2 LB 200M2,1300W PDAM,SHM JL IMAM BONJOL DKT USBRJ: 081364364900 JUAL /SEWA 2 RUKO PLONG, COCOK UNTUK BANK-KANTORJUALAN/RUKO SIMPANG 5 UNIT II TUBA ; 081272691818, TP

KOS-KOSAN KOSAN LOK.STGS JL.KARTINI DKAT MOKA-HYPERMART FAS: AIR,AC,LIST+JENSET ; 0721.255833085384900989 KOSAN KHSS PUTRI DPST KOTA,AIR & LSTRIK (GRATIS), SISA 4 KMR LG, 400RB/BLN, HUB: 0812 7326 8606 KOS EXCLUSIVE,UTK KRYWAN/ WATI,JL.P.EMIR M.NUR,KOMP BI NO.F4 PENGAJARAN,BDL ,FAS LGKP,AC,TV,KMR MND,MEJA+KACA RIAS,; 081369691090 KOSAN LOK.STGS JL.KARTINI DKAT MOKA-HYPERMART FAS: AIR,AC, LIST+JENSET ; 0721.2558330853 84900989 JUAL RUMAH

JUAL RUMAH

HARGA 700 JT NEGO

HARGA 350 JT NEGO

466 660 852 855

JUAL RUMAH

850 JT NEGO

0813 7949 9266 0853 5725 7988

0811 0811 0811 0811

7208 8468 9470 9470

RMH 2LT,LB.425M2,SHM, 7KT+KMR TDR DDLM,DPR BERSIH,AIR BOR,GARASI 2MBL JL.RYACUDU PRUM KORPRI SUKARAME

082183153003 081377971141

JUAL RUMAH

JL. AMIR HAMZAH NO 17 A KEL. GOTONG ROYONG LT/LB : 187M2/110 M2

466 660 852 855

JUAL TANAH

HUB

HUB

JUAL RUMAH PERUM CEMARA INDAH TANJUNG SENANG BDL 2 LANTAI, LT 202 M2, 5 KT, 3 KM SHM

082175834336 082181314178

JUAL RUMAH

HARGA 850 JT NG RUMAH DI JALAN MERAK NO.09 ,22 HADIMULYO BARAT METRO PUSAT LT.420M2,FAS: KAMAR TIDUR 5,KMR MANDI 5,SUMUR BOR,LIST 220 HARGA NEGO,MINAT

RAJO 081369915699

JUAL RUMAH

RUMAH MEWAH LT,417 LB.170 JL.SULTAN BADARUDIN GG.TERATAI NO.3 KEMILING /SAMPING KODIM

08197928362085101791723

JUAL RUMAH RUMAH LT.498M2 LB.350M2, LENGKAP DGN INTERIOR 3+1 KT,5KM,AC 4UNIT,SMR BOR,WATER HEATER,LIST 4400W,SHM JL.P.EMIR M.NOER GG.KARYA MUDA I NO.71T BU -B.LAMPUNG

JUAL TANAH

085369436444 085366126643

HUB

081379277008

LT.1.707 M2 , LB INDUK (500M2) 9 KMR , KOST (550M2) , 18 KAMAR , SMR BOR DALAM 2BH , KM/WC DI DALAM KMR, TENGAH KOTA BALAM , PARKIR , LUAS , COCOK UTK WISMA

HUB

466 660 852 855

DI JUAL CEPAT RUMAH SHGBPERUM CITRA GARDEN 2 LANTAI LB 178,5 M2LT 535 M2 TANPA PERANTARA

HUB

7208 8468 9470 9470

TANAH TANAH PEKARANGAN TEMPAT STRATEGIS DEKAT DG PUSAT KOTA NYAMAN UNTUK RMH TGL D/A PALANG BESI JL.IMBA KESUMA GG.ROOS KEMILING BDL ,LS.441M2,SHM, 275JT NG ; 085378785575

JUAL TANAH

LUAS 3800M2 JL.LINTAS SUMATERA KM 26 , 2KM DARI BANDARA RADIN INTAN ADA TANAMAN BUAH,SUMBER AIR BERSIH BESAR COCOK UNTUK HOTEL/POM BENSIN

0812 8512300

BU JUAL TANAH LS.4.4000M2, SHM,DAN SUDAH ADA SITE PLAN PERUMAHAN DAERAH GEDONG AIR TKB

HARGA 700.000/M2

081369371371

AC RISANA TEHNIK AC,CUCI, BONGKAR PASANG SIAP KE RUMAH HUB: 082181189482

LOWONGAN RISING CAFFE ,BTH KRYWN PRIA/WANITA,LLSN SMU,PNMPILAN MNRIK,LSG KRM LMRN KE JL. KIMAJA NO.12 WHP KEDATON BDL

JUAL TNH 2 KAVLINGAN LS. 344 M2 SHM LOK.CANDI MAS NATAR HRG 100 JT NEGO HUB: 0813 69723330 TNH LS.2.635M2,SHM, JL.P.SINGKEP GG.PALA III, KEL. SUKABUMI SUKARAME ,HRG 1JT/M NG HB; 08115203762-0816698172

DBTHKN STAF ADMINISTRASI ,SMA/SMEA DIUTMKN BISA MGUASAI KOMPUTER HUB;IBU MILA.SH.MH HUB;081272888897081366627122 LOWONGN AGENCY PERMATA CIPTA BTH BANYAK BABYSITTER ,ART,SPONSOR DGN FEE BESAR ,GAJI 2-5 JT,CPT KERJA HUB ; 087884261755-085773931749 DBTHKN TEKNIK INDUSTRI DAN HRD KIRIM LAMARAN KE PO BOX 1003

KAVLING DI JT AGUNG,10X15, DKT RNCNA KTR GUBRNUR,DP 5 JT,TERIM SHM;08123720649 (OPAN) JALAN 1 KM SBLM WADUK BATU TEGI ,TNGGMUS HB; 0823771 85075 TNH LS. 1.850M,SHM,P,SINGKEP SUKARAME BDL ,1,5 M NG ;085669601666 (YUSMA) TNH KAVLING LS.344M2, SHM ,LK.CANDI MAS NATAR HRG 95JT ; 081369723330

JUAL LAHAN 11.5 HEKTAR COCOK UTK INVESTASI KAVLINGAN, PRUMAHAN,VILLA ,TEMPAT WISATA, PERKEBUNAN, LOK.PGR

JUAL CPT TNH SWH LS.7.685M2 ,SHM,PGR JLN LOK.JL.SOETA DS.KURIPAN KALIANDA LAMSEL; 0721255833-082299596633 NG

OVER KREDIT RUMAH DI PINANG JAYA KEMILING TYPE 36 (2KT) LT 9X11 HUB. 08583939750124

TNH L.300M KAV:9 (9X21,5) L.193M, 6(11X19M) L: 209M BLKG TBT INDAH SERDA JADI HB;0721.782203-081379209509

JUAL TNH ,SIAP BANGUN , 600M2 ( 25MX24M)+KONTRAKAN (FUL KRAMIK) SHM ,525JT NG ,KEMILING BDL 081279266492

RUMAH HARGA 350JT NEGO LT/LB:120/60 LOKASI TAMAN BOUGENVILE2 WAY KANDIS; 085380532268

JUAL RUKO

DIJUAL/DISEWA

JUAL GEDUNG

RUMAH LT.240/ LB.180, KT 4,KM 2, GUDANG 1, 2 UNIT AC, BATHUP, SHOWER, AIR PANAS

RUKO 3 PINTU ,2 TINGKAT , LB.200M2, LT.220,MASIH ADA TANAH KOSONG DI BELAKANG 70M2,LOKASI STRATEGIS 100M DARI JALAN TENGKU UMAR

08197928362085101791723

082280613131

JUAL RUMAH

OVER KREDIT

HARGA 5 M NEGO GEDUNG KANTOR ,SHM, LT.328M2 (LEBAR MUKA 15M X PANJANG KEBELAKANG 22M) LB.3 LANTAI 500M2

082181927671

TANAH DIJUAL

LOKASI STRATEGIS

0822 82637768

JUAL RUMAH

DIJUAL RUMAH SIAP HUNI LT.400 M2, LB. 120 M2 SHM, KT 4, KM 3, AC 1 PK JL. IMAM BONJOL GG. SUKSES IV NO. 52 KEL. LANGKAPURA (DPN USBRJ)

COCOK UNTUK USAHA DAN KOS-KOSAN, DI KOTA BARU, DEKAT ITERA

HARGA 33 JT NEGO

0811 0811 0811 0811

7208 8468 9470 9470

466 660 852 855

JUAL RUMAH

JUAL RUMAH

HARGA 800 JT NG PRUMAHAN BUKIT KENCANA BLOK KK NO.10MLT.120M, LB.120M, LIST 1.300,3KT,3KM

DIJUAL RUMAH DEGAN LUAS TANAH 98 M2, ALAMAT PERUM BKP BLOK K NO. 2 KEMILING BANDAR LAMPUNG

GEBYAR PROMO JUAL TANAH KAVLINGANKU IMPIANMU SIAP BANGUN ”BAITI JANATI” LT.8MX15M=120M2 LEGALITAS SHM, HARGA CASH 96 JT BISA JUGA KE BNI SYARIAH TANPA DP,BISA DIANGSUR SELAMA 10 TAHN FLAT,LOKASI JL.KOMARUDIN RAJABASA,SAMPING PRUM BATARANILA HAJI MENA LAMSEL

0822.7951.66670813.6917.6667 /WA

JUAL RUMAH

JL. MH THAMRIN NO.11,GOTONG ROYONG,5 UNIT RUKO 3 LANTAI, UK 4 M X 12 M

JL. CIPTO MANGUN KUSUMO GG. KIWA,KEL.KUPANG TEBA, LT : 254 M2,LB : 105 M2, 4 KAMAR TIDUR

0811 0811 0811 0811

7208 8468 9470 9470

466 660 852 855

0811 0811 0811 0811

7208 8468 9470 9470

JUAL RUMAH

466 660 852 855

HRG 280 JT NEGO

JUAL RUMAH RUMAH LT.804M2, LB. 500M2 , 8KT,4 KM , DAPUR BERSIH/DAPUR BIASA, RUANG TAMU,RUANG KELUARGA,RUANG MAKAN,RUANG MUSHOLLA,GARASI 2 MOBIL ALAMAT : JL.PAGAR ALAM,PRUMAHAN PU ULANGAN NO.7 SEGALA MIDER TK.BARAT BDL

HARGA 3.5 M NEGO

HUBUNGI :

0812 7921 694

RUMAH BUKIT MAS PERMAI JL.TIRTAYASA BLOK C NO. 22 LT.108 LB.90,2KT ,FULL REHAP

081272315284 085840560888

085100192430 0899 1945 083 JUAL TANAH

JUAL RUMAH

0821 8520 1767

IBU SUSANTI

JUAL RUMAH

325 JUTA NEGO RMH SIAP HUNI, SHM, 2 LANTAI, LT.112M2, LB.112M2, SUMUR BOR, KMR 4, KM 2, AC 1 PK, ALAMAT RAGOM GAWI 1 PERMAI BLOK C1 NO.9 KEMILING BDL/OLX 2 JUNI

JUAL TANAH, SHM, L.718M2 LETAKNYA DISEBERANG POLSEK KEDATON KURANG LEBIH 50M DARI BY PASS , COCOK UNTUK RUMAH, GUDANG DLL.

HUB ; 08117233233 08127944114

0811 729162

081369018941

082181927671

JUAL RUKO

JL.WAY SEKAMPUNG ATAS NO.98 (DEPAN OJK) 4KT,1KP,3KM, RT RK, GARASI, DAPUR,LISTRIK,AIR BAGUS

082182125688 082124228153

SEBIDANG TANAH LUAS 422 M2.PONDASI KLL SHM.LETAK STRATEGIS +/- 200 M. DARI MBK.JL. S.AGUNG GG.NURI (BLK.ECAYO) KEDATON B. LAMPUNG (TANPA PERANTARA)

JUAL TANAH

085269781246 0811 9869 368

JUAL CEPAT TANAH KEBUN

PERUM VILLA KEDAMAIAN ASRI,KEL KEDAMAIAN, LT 277 M2 , LB 211 M2

RUMAH 2 LT , LT/LB 112M2/90M2,SHM,LIST 1300W,PDAM, JL.BUNGA RAFLESIA 5 BLOK 8 NO.70 TANJUNG SENENG BDL HARGA NEGO

0821 77205799

RUMAH DIKONTRAKAN DISEWAKAN RUMAH DI PAHOMAN

HUB

HUB

081213888042 081369909182

LIEM SRVC PGL M.CUCI,KLKS,AC DLL; 081272527854 GRS 6 BLN

TANAH +7600M2 SHM, DEKAT PERUM BILABONG LANGKAPURA BARU BANDAR LAMPUNG, TANPA PERANTARA;085379677722

KEBUN KARET SIAP SADAP USIA 10 TH ,LOKASI DUSUN GUNUNG BATU II, DS.SRIKATON, KEC. TANJUNG BINTANG, LAMPUNG SELATAN ,LS.2.8 HA KURANG LEBIH JUAL TANAH LS.4000M2 HRG 300 JT , 480M HRG 150 JT , 300M HRG 75 JT NG,DAERAH KOTA BARU

S.JAYA TEHNIK SRVC AC,BGKR PSG AC,CUCI AC, ISI PREON DLL BRGRNSI, 082179843362

DBTHKN SGR PMGKAS RMBUT HB.PGKS RMBT SURYA JL.ZA PAGAR ALAM NO. 50 KEDATONG BDL ;HUBUNGI 085768817004089631513667

TANH & BANGUNAN LUAS 521M2 / 18X34M COCOK UNTUK RUKO, JL KIMAJA WAYHALIM HRG 1,8 M NEGO HUB 081279177033

JUAL TANAH JUAL CEPAT TANAH KAVLINGAN

JUAL RUMAH

800 JT NEGO

HRG NEGO

0811 0811 0811 0811

BPK/IBU/ SAUDARA/I MASYRKAT/ DONATUR PECINTA YATIM MENJUMPAI SEMAKIN BANYAKNYA ANAK-ANAK ASUH KAMI YANG ADA DI PANTI ATAU NON PANTI ,MELIHAT KONDISI INI, MAKA KAMI MENGAJAK BPK/ IBU/ SAUDARA DONATUR SETIA PECINTA YATIM UNTUK BERSAMA-SAMA MENSUKSESKAN PROGRAM “ PENGADAAN MOBIL SEHAT UNTUK YATIM “MELALUI LANGKAH NYATA MELALUI PROGRAM YATIM ENERGIC SEHAT / KESEHATAN KELILING (KESLING) YANG DIADAKAN SECARA ROADSHOW RUTIN SETIAP BULANNYA..TERIMKSH SEMGA MENJDI AMAL JARIYAH... CONSULTAN ZAKAT..082282747800/.. WA..089670761147

JIMIN SRVIC PGL 082376043060 TV,KULKAS,FREESER,M.CUCI, DISPEN SER,AC,KOMPOR GAS ,PGLM 26THNUR RIZKI SRVICE PNGGIL, AC, KULKAS, M.CUCI DLL HP. 081379030079 GRNSI 1 THN

SURAT AJB

DIJUAL CEPAT RUMAH DI PERUMAHAN TAMAN BOUGENVILE BLOK B1 NO. 4 WAY KANDIS, LT 120, LB 70, 2KT, GARASI, SUMUR BOR, LISTRIK 1300, DKT MBK DAN TRANSMART

JUAL RUMAH

PERUM SUMBER JAYA JL.IKAN PAUS NO.40, KEL. GEDUNG PAKUON, LT 645, LB 629,5 M2

MENCARI MOBIL WAKAF

DBTHKN KARYAWAN/I UNTK SLS COUNTER (DI UTAMAKN D3/ S1). KRM LMRN LGSNG KE SUMBER JAYA VARIASI JL. RADEN INTAN NO.27 (DPN SOGO)

HUB

7208 8468 9470 9470

JUAL RUMAH

SALEH BOR PMBUATN SUMUR BOR MESIN SERPIS POMPA AIR;082186872897

AGRIA SERVICE AC,KULKAS,M. CUCI ,P.AIR,WATER HEATER,K. GAS ,GARANSI 3 BLN ; HUBUNGI 082280586230

UKURAN 10 X 15 M2

JUAL RUMAH

JL. BUNGA SEDAP MALAM 1 GG. AMANAH 3 NO.55,KEL. PERUMNAS WAY KANDIS, LT 300 M2,LB 381,5 M2, 2 LANTAI 6 KMR TDR

0813- 6715-6491

HUB

JUAL RUMAH

081369087309

HUB

081369038448

LUAS TANAH 1.480 M2 BELAKANG RUMAH ADA 4 KOLAM IKAN UKURAN 15X15 PERKOLAM ALAMAT : JL. JATI II RT 15 RW04 KEL.MARGODADI, KEC.N METRO SELATAN KOTA METRO

HUB

HARGA 400 JT

JUAL RUMAH

RUMAH LS.105M2,FAS: KAMAR 3, KAMAR MANDI 2, RUANG TAMU, RUANG KELUARGA DAN DAPUR,SUMUR BOR,GARASI MOBIL, ALAMAT : PRUM BKP BLOK O NO. 28 KEMILING BDL

HRG NEGO

HUB

2 RUMAH JADI 1,LIST 450W & 900 W,LS. 200 M2 ,4 KMR, 2 RUANG TAMU, RUMAH 2 TINGKAT, SUMUR BOR,KAMAR MANDI 2,PRUM GAN BLOK AII NO. 8 & 9

0813 6972 8538

HARGA 238 JT NG

JUAL RUMAH

JUAL RUMAH

0811 0811 0811 0811

JL.RADEN GUNAWAN,HAJIMENA

HUB

081274787895 (ITA)

HUBUNGI :

TANAH LS.563M2 SHM

HUB HUB

HUB

RUMAH 2 LANTAI ,SHM, LT.227M2, LB.222, 6KT,3KM,RUANG TAMU,R.KELGA,R.MAKAN,R. PRAKTEK DAN RUANG TUNGGU PASIEN,SMR BOR,LIST 2.200,TLPJL.GUNUNG RAJA BASA RAYA BLOK S NO.23/87 PRUMNAS WAYHALIM

SUMUR BOR

DBTHKN TNG TEKNIK KERJA SIPIL BRPGLMN MIN 3TH,SYRT :LAKI2 ,SINGLE,USIA MX 40 TH,PUNYA KENDARAAN SDR,PDDKN TRKHR MIN D3,MMPU BEKERJA TIM,LMRN KRM KE TB.MAJU MAKMUR JL.KIMAJA NO.173 E

HUB

STNK R2 BE 3034 BX NOKA. MH1JFM217EK061044 NOSIN. JFM2E1065880 AN,.. YULIA FITRI NINGSIH ,S.KOM

STNK R2 BE 7402 CK NOKA. MH31S70016K117223 NOSIN. 1S7117257 AN, TANTO WIJAYA

OBAT KHUSUS WANITA ANDA TELAT BULAN?? SOLUSI CPT& TPT U/ MLNCRKN HAID SCR TRTUR,DLM JNGKA 3JAM DIJAMIN LANCAR100%,GARANSI & TNP EFEK SMPG; 082333794444 /082333 976999

HARGA 450 JT NG RUMAH LT. 145M2 ,LB.7 X 9 M, KT 2,KM 2,PONDASI CAKAR AYAM ,KERANGKA BAJA ALAMAT : JL.WARU II NO.46 MASUK JL. ANTASARI

HUB

STNK R2 BE 4163 BT NOKA . MH32 SV001EK003377 NOSIN. 2SV003407 AN, M.HENDRI EVRIANSYAH

STNK R2 BE 4758 YM NOKA , MH1JBB119AK268353 NOSIN, JBB1E1261092 AN, DENI YANUAR

KURSUS GURU KERUMAH SMUA PELA JARAN , TK,SD,SMP ,SMA,NGAJI ,SEMPOA ,SIAP UN HUBUNGI; 081369152541

HUB

EKTP DAN STNK R2 BE 4287 OF NOKA. MH1JFH112EK130618 NOSIN. JFH‘E130381 AN. SUWARNI

PIJAT TRADISIONAL URUT TRADISIONAL MBK AYU, PRIA,WANITA & ANAK2,URUT CAPEK DAN LULUR,URUT KESELEO ,URAT BELIKAT DAN AMBEYEN; JL.NUSA INDAH RAYA SMPING MSJID TAWAKAL NO.27 SUKARAME WAY DADI HUB; 081273049345

HUB

STNK R2 BE 4230 YS NOKA . MH8C F48NABJ2188605 NOSINF4A9I D218629 AN. FERLINA

STNK R2 BE 2633 AW NOKA. MH1JM2114HK305264 NOSIN. JM21E1301684 AN .YULIANA

HUB

STNK R4 M 301 RS WARNA PUTIH M E TA L I K 2010 NOKA PM2M301SI02903102 NOSIN E59C838 A/N PRANAN SAPTAWAN

STNK R2 BE 8832 AS NOKA. MH33KA006 VK303742 NOSIN. 3KA277765 AN. AGUSRI

HUB

KEHILANGAN BPKB R4 BE 2910 CV NOKA/ 3094026050055 NOSIN 314948203 84732 AN. PT. MITRA MUDA REKSA MANDIRI

21

Wah Sudah Laku

082181671000


22

METROPOLIS

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

Jangan Coba-Coba Kabur dari Rutan! BANDARLAMPUNG – Sejumlah langkah dilakukan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Bandarlampung untuk mengantisipasi tahanan atau narapidana kabur. Salah satunya, membuat tembok pembatas lebih tinggi. Menurut Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Kelas I Bandarlampung Mukhlisin, awalnya tembok memiliki ketinggian empat meter ditambah satu meter kawat berduri. ”Saat ini kami tinggikan jadi enam meter dan satu meter kawat berduri. Total tingginya tujuh meter,” kata Mukhlisin ditemui di Rutan Kelas I Bandarlampung, Rabu (5/11). Langkah lain, empat menara pengawas dibongkar dan dibangun lebih tinggi. Selain itu, melalui Ditjenpas Kementerian Hukum dan HAM, model kawat berduri juga diganti. Sebelumnya, kawat berduri yang mengelilingi rutan mengusung konsep lama sehingga tak cocok untuk pengamanan. “Kita ganti dengan kawat gulung. Sebelumnya kan, kawatnya lurus,” sebut dia. Mantan Kasi Administrasi Keamanan Lapas Rajabasa itu menjelaskan, tahun depan, Rutan Kelas I Bandarlampung mendapatkan tambahan 42 sipir. Rinciannya 40 laki-laki dan dua wanita. ”Sekarang sipir kita 39 orang, itu sudah termasuk penjaga pintu utama. Jadi memang kurang. Penambahan ini tentu sangat membantu,” ujarnya. Lebih lanjut Mukhlisini mengungkapkan, Rutan Kelas I Bandarlampung menampung 875 tahanan dan narapidana yang terdiri dari tiga blok. Untuk pengawasan, CCTV dipasang pada 24 titik. ”Pengawasan dilakukan 24 jam,” tegasnya. Sementara, selama pembangunan tembok dan renovasi berlangsung, kunjungan untuk narapidana dan tahanan dibatasi. Dari semula Senin-Sabtu, menjadi Senin-Kamis. Langkah ini juga untuk mengantisipasi celah para tahanan melarikan diri. ”Pekerja juga kita kenakan rompi dan diawasi,” kata dia. Diketahui, kasus kaburnya narapidana terjadi pada Rabu malam (8/2) silam. Saat itu, Edi Novian (25) memanfaatkan celah dan kabur dengan cara memanjat dinding pembatas antarblok. Kemudian narapidana kasus pencurian ini memanjat tembok terluar rutan. Edi yang divonis dua tahun enam bulan karena mencuri motor ini memanfaatkan kendornya pejagaan. Saat itu, sipir dan warga binaan baru selesai salat Magrib. Lelaki itu berhasil ditangkap, Kamis pagi (9/2). (nca/ c1/ais)

FOTO ISTIMEWA

LAKA TUNGGAL: Isuzu Panther BE 2727 DS yang mengalami kecelakaan di jalan lintas Sumatera (jalinsum) Desa Hajimena, Natar, Lampung Selatan, sekitar pukul 13.00 WIB Rabu (15/11). Kendaraan menabrak tiang lampu di median jalan. Awalnya mobil melaju dari arah Natar menuju Bandarlampung. Ketika akan menyalip kendaraan lain, mobil hilang kendali dan menabrak pembatas jalan hingga berhenti di tiang lampu. (pip/c1/ais)

Turunkan Tim Patroli ATM BANDARLAMPUNG – Polresta Bandarlampung menurunkan tim yang memantau aktivitas warga di ATM. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi kejahatan yang terjadi di lokasi tersebut. Kasatreskrim Polresta Bandarlampung Kompol Harto Agung mengatakan, pihaknya mendapat beberapa laporan pelanggaran hukum yang berawal dari ATM. Di antaranya pembobolan dengan modus mengganjal ATM dan perampasan uang saat korban selesai mengambil uang. ”Atas dasar itu, kami berpatroli untuk melihat apakah ada seseorang yang memantau ATM atau tidak. Karena modus mengganjal

atau merampas uang dari ATM, pelaku biasanya memantau dahulu. Makanya kita patroli,” kata Harto Agung, Rabu (15/11). Dilanjutkan, perbankan, termasuk lokasi ATM merupakan salah satu objek yang mendapat pengamanan. Sebab, transaksi keuangan dapat memancing pelaku beraksi. ”Kita membagi beberapa tim. Seperti tim yang bergerak semalam (Selasa malam, Red). Itu tim pertama. Memantau ATM dari arah Rajabasa sampai Tanjungkarang,” urainya. Selain ATM, tim juga memantau lokasi-lokasi perbelanjaan. Baik minimarket maupun toko yang masih buka hingga malam hari. ”Sistemnya, kita hunting

ke beberapa tempat. Mengelilingi kota,” kata dia. Langkah ini juga antisipasi kejahatan jalanan seperti penjambretan. Kasus pembobolan dengan modus ganjal ATM ini seperti dialami M. Yahya (38), warga Kelurahan Tanjunggading, Kecamatan Kedamaian. Tuna netra yang berprofesi sebagai penjual kerupuk ini kehilangan uang puluhan juta, Rabu (25/10). Awalnya, rekan istrinya datang untuk menggadaikan alat musik keyboard. Sang rekan membutuhkan uang untuk istrinya yang akan melahirkan secara caesar. Dari sini, Yahya meminta istrinya mengambil uang ke ATM yang ada di Jl. Gatot Subroto,

DIAN FLORIS

Pahoman, Bandarlampung. ’’Saya bilang sama istri untuk mengambil uang Rp1 juta di ATM,” kata Yahya. Namun saat di ATM, meski sudah menekan PIN dan pilihan dana Rp1 juta, uang tak kunjung keluar. Kartu ATM juga seperti terganjal. Ini menyebabkan istri Yahya panik. Lantaran Yahya menabung di BRI Pasar Tugu, sang istri berangkat ke bank tersebut untuk menanyakan soal ATM yang terganjal, sekaligus memblokir tabungannya. ”Tetapi, pas istri saya ke sana, ternyata uang di tabungan kami sudah habis. Hanya tersisa sekitar Rp100 ribu. Ternyata saat istri saya dalam

perjalanan ke BRI, pelaku mentransfer uang kami,” ujarnya. Pembobolan ATM juga terjadi Januari silam. Namun rekening yang menjadi sasaran bukan milik orang lain. Dua tersangka yang ditangkap anggota Satreskrim Polresta Bandarlampung ini menjarah tabungan mereka sendiri. Dua tersangka, Nopiliansyah (28) dan Mudri (48), warga Kotaagung Timur, Tanggamus sudah puluhan kali beraksi. Modusnya, mengambil uang tabungan melalui ATM. Saat uang dari mesin keluar, mereka mengganjal ATM dengan gunting. Ini menyebabkan transaksi tidak tercatat. (yud/c1/ais)


PENDIDIKAN KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

23

Cerdas Berkualitas POLDA-PARFI JARING BAKAT Polda Lampung bekerja sama dengan Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi) Provinsi Lampung menjaring putra-putri Lampung berbakat dalam dunia akting dan tarik suara (pop dan dangdut). Tampak panitia yang mencatat sedikitnya 160 peserta kemarin (15/11) mendaftar sekaligus mengikuti technical meeting di Taman Budaya Lampung. Audisi lombanya sendiri berlangsung hari ini (16/11) di Taman Budaya Lampung dan finalnya Sabtu (18/11) di halaman Polda Lampung. FOTO ABDUL KARIM

Sepuluh SMA Studi ke Bali BANDARLAMPUNG – Sepuluh sekolah penyelenggara program sekolah kredit semester (SKS) di Lampung studi banding ke Bali. Perjalanan bersama Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM) tersebut selama empat hari mulai 16 hingga 19 November 2017. Ke-10 sekolah dimaksud antara lain SMAN 2 Bandarlampung, SMAN 9 Bandarlampung, SMAN 1 Metro, SMAN 2 Kalianda, SMAN 1 Kotagajah, SMAN 1 Wayjepara, SMAN 1 Gedongtataan, SMAN 1 Pringsewu, dan SMAN 1 Gadingrejo. Kepala Bidang Pengembangan SMA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung Diona Katarina mengatakan, dalam studi banding tersebut

ke-10 sekolah akan berkunjung ke SMAN 1 Bali Mandara yang juga sekolah penyelenggaraan program SKS. “Di sana, perwakilan 10 sekolah ini akan belajar mekanisme penyelenggaraan program SKS. Mulai adminitrasi, nilai, dan lain-lainnya,” katanya. Sebelumnya, program SKS sendiri memang sudah lama diterapkan 10 sekolah tersebut di Lampung. Dalam penyelenggaraannya, antara siswa regular dan program SKS ditempatkan pada kelas berbeda. Sehingga, guru lebih gampang untuk menyampaikan pelajaran sesuai tingkat kemampuan siswa di kelas regular dan program SKS. Namun mulai tahun ajaran baru 2017, antara siswa regular dan program SKS tidak lagi ditempatkan di

kelas terpisah. “Mulai tahun ini tidak dipisah lagi (antara siswa regular dan program SKS, Red). Supaya tidak terkesan ada perlakuan berbeda antara siswa regular dan program SKS tersebut,” katanya lagi. Namun untuk penerapan sistem baru tersebut, lanjutnya, tentu saja membuat guru harus bekerja lebih keras dalam kegiatan belajar mengajar. Sebab, guru harus mengajarkan siswa dengan kemampuan berbeda-beda. “Sehingga kalau siswa misalnya dalam satu semester itu, tiga bulan dia bisa menyelesaikan pelajarannya lebih cepat, maka siswa itu bisa segera mengambil semester selanjutnya sehingga bisa selesai lebih cepat sekolahnya,” tuturnya. Karenanya, sambung dia,

UKBM akhirnya memutuskan melakukan studi banding ke Bali. “Tadinya mereka ingin berangkat bersama sekolah yang ada di Pekan Baru dan Medan. Tetapi tidak jadi karena yang di Pekan Baru dan Medan menunggu hasil studi banding dari Lampung. Kalau Lampung sudah sukses untuk program SKS-nya, nanti kedua wilayah itu gantian studi banding ke Lampung,” kata dia. Sementara, rencana studi banding program SKS ke Bali tersebut mendapat kritikan Federasi Guru Independen Indonesia (FGII) Lampung. FGII Lampung mengatakan adanya studi banding ke Bali tersebut termasuk dalam pemborosan anggaran. Ketua II FGII Lampung Nurdin mengatakan, harusnya studi banding dilakukan

di daerah dengan standar sa rana-prasarana, serta indeks prestasi yang sama dengan Lampung. “Kalau di Bali, tentu berbeda dari sarana-prasarannya dengan Lampung. Akan sulit kalau mau dibendingkan. Kalau mau studi banding kan bisa ke tempat lebih dekat, Jakarta atau Bandung misalnya,” katanya. Nurdin juga mengatakan, semisal anggaran yang dipergunakan untuk melakukan studi banding ke Bali tersebut bisa dialihkan untuk kepentingan siswa tentu akan lebih bermanfaat. “Sementara pendidikan di Lampung ini butuh pencerahan dengan kerja keras, bukan dengan yang begitu (studi banding, Red),” tukasnya. (ega/c1/rim)

UPT Perpustakaan Unila SNIPer 2017 BANDARLAMPUNG – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perpustakaan Universitas Lampung (Unila) bekerja sama dengan Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi (FPPTI) Wilayah Lampung serta Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung, mengadakan kegiatan call for papers, Semiloka Nasional Inovasi Perpustakaan (SNIPer) 2017. Ini upaya menghasilkan karya berupa ide, hasil penelitian (pengkajian) dalam inovasi, dan kreativitas demi kemajuan perpustakaan dan informasi Bertema Perpustakaan sebagai Inkubator Inovasi dan Kreativitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan Teknologi Informasi (TI), kegiatan ini berlangsung tiga hari (16– 18/11) di Swiss-Belhotel Lampung. ’’Kegiatannya seminar nasional dan presentasi makalah,” kata Kepala UPT Perpustakaan Unila Dr. Eng. Mardiana, S.T., M.T. kemarin. Kegiatan ini bertujuan mengetahui perkembangan atau tren baru di bidang perpustakaan dan informasi. Kemudian diharapkan dapat memperluas wawasan, meningkatkan motivasi, inovasi, kreativitas, dan kemampuan menulis peserta. ”Seperti dosen dan guru, untuk bisa naik pangkat dan

Dr. Eng. Mardiana, S.T., M.T.

jabatan harus mengumpulkan karya tulis. Tapi selama ini, masih banyak yang terkendala karena tidak ada ide dan lain sebagainya. Sehingga diharapkan dengan adanya kegiatan ini bisa bertambah wawasannya untuk bisa membuat karya tulis,” katanya. Sementara, Topik Call for Papers yang disediakan meliputi semua aspek berkaitan bidang teknologi informasi di perpustakaan, promosi, marketing dan branding perpustakaan, literasi informasi/digital, serta desain interior di perpustakaan. Kemudian, inovasi layanan perpustakaan, manajemen perpustakaan, kompetensi pustakawan, organisasi profesi pustakawan, serta jabatan fungsional pustakawan.(ega/c1/rim)


ZETI

24

EXPLORE – GET A LIFE E-Tilang Diterapkan, Yuk Hindari Enam Pelanggaran Lalu Lintas Berikut

”BEAUTY IS PAIN.”

Capture Pelat Nomor Pelanggar CCTV yang dipasang di beberapa ruas jalan secara otomatis akan mendeteksi pelanggaran yang dilakukan pengendara. Ada tiga pelanggaran yang dapat dideteksi dengan sistem itu. Yaitu, melewati stop line, melanggar markah jalan, dan menerobos lampu merah. Sistem yang bekerja 24 jam tersebut bakal meng-capture jenis pelanggaran beserta pelat nomor pelanggarnya. Pelat nomor yang dicatat akan disimpan dalam data pelanggar milik dishub.

KAMIS, 16 NOVEMBER 2017

PEMBERLAKUAN CCTV tilang menurunkan angka pelanggaran dari 200 per hari menjadi rata-rata 80 per hari. Angka kecelakaan di Surabaya menurun berkat sistem itu. Semoga jika ini diterapkan di Lampung, akan menurunkan angka kecelakaan juga ya sahabat Zetizen. Banyak hoax yang menyatakan bahwa program CCTV tilang udah dijalankan di beberapa kota. Faktanya, program tersebut baru ada di Surabaya. ’’Belum ada program seperti itu di kota lain, yang sudah berjalan hanya di Surabaya,’’ jelas Brigadir Dhimas Afrian Jana, staf urusan bidang operasional tilang Satlantas Surabaya. ’’E-tilang dan CCTV tilang itu berbeda,’’ ujar Dhimas. Menurut Dhimas, e-tilang merupakan program di mana pelanggar lalu lintas cukup bayar denda melalui bank dan nggak perlu datang ke pengadilan. (snd/jpg/c1/ snd)

2

ILUSTRASI: SIW/ZETIZEN TEAM

St op Line trafic light

markah

Kirim Surat Peringatan Setelah mengantongi nama pemilik kendaraan, satlantas bakal mengirimkan surat teguran simpatik ke rumah si pemilik. Surat teguran tersebut berisi waktu, tempat, dan pelanggaran yang dilakukan pengendara. Yap, kalau di Surabaya karena CCTV tilang masih disosialisasikan, pelanggar hanya mendapatkan surat teguran pada September. Namun, mulai 1 Oktober kemarin, pelanggar sudah mendapatkan surat tilang beserta jadwal sidang. Hayo, gimana kalo ini diberlakukan di Lampung? Pasti sangat membantu menertibkan para pelanggar lalu lintas ya!

Did You Know?

Diklasifikasikan Berdasar Jenis Pelanggaran Data pelat nomor pelanggar yang masuk ke dishub bakal dikirim ke satlantas. ”Data dari CCTV tersebut akan masuk data pelanggar dishub setiap 12 jam, lalu diserahkan ke satlantas,” tutur Brigadir Dhimas Afrian Jana, staf urusan bidang operasional tilang Satlantas Surabaya. Yup, seperti yang diketahui sejak 1 September lalu dishub bersama Pemkot Surabaya telah memberlakukan CCTV tilang. Nah, Oleh satlantas, data tersebut akan diklasifikasikan menurut jenis pelanggarannya beserta waktu dan tempat terjadinya pelanggaran.

4

HAYO, siapa yang sering berhenti melebihi stop line saat di lampu merah? Wah, kayaknya kamu harus mulai hati-hati nih. Soalnya, saat ini ada yang namanya CCTV tilang guys! Di Lampung memang belum diberlakukan, namun kita perlu tahu nih infonya. CCTV tersebut bakal nge-capture pelat nomor yang terbukti melanggar. Surat teguran pun bakal dikirim kepada pemiliknya. Penasaran kan gimana sistem CCTV tilang itu? Yuk simak ini! (snd/jpg/c1/snd)

HOBBIES – SPORTS AND HEALTH Udah Diet Ketat, tapi kok Masih Gendut? Ternyata Ini Penyebabnya

KALIMAT itu sering kita dengar. Iya, katanya kalau pengin cantik harus rela ”sakit”. Mulai bangun lebih pagi buat apply make-up, mandi lebih lama buat scrubbing, sampai nggak langsung tidur buat skin care routine. Setuju nggak dengan anggapan tersebut? Atau, kamu punya pandangan lain? Yuk, share dan dapatkan produk lucu dari @ elonaworld!

EN

CCTV Tilang Disiplinkan Pengendara

1

BANYAKNYA pelanggaran lalu lintas bikin pemerintah bertindak tegas. Berkat adanya CCTV di perempatan dan jalan-jalan padat, pelanggaran yang dilakuin pengendara otomatis tercatat di sistem e-tilang yang bakal diterapkan.

WEEKLY CHALLENGE SESSION 34

MPUNG

Masih Berani MELANGGAR?

TRAFFICCAMERA

BANYAK orang yang sering kali merasa tetap gendut meski udah berusaha diet maksimal. Nah loh, sebenarnya apa sih yang bikin berat badanmu susah turun meski udah diet ketat? Kebiasaan apa yang salah?

RADAR LA

Bandarlampung Wacanakan CCTV Tilang CLOSED circuit television (CCTV) tilang memang belum secara merata diterapkan di seluruh daerah di Indonesia. Termasuk di Bandarlampung. Kapolresta Bandarlampung Kombes Murbani Budi Pitono mengatakan kalau penerapan e-tilang CCTV merupakan salah satu fokus pengembangan sistem digital security Mapolresta Bandarlampung. Nantinya, sistem ini terintegrasi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung. Dan saat ini sedang proses pemasangan CCTV loh. ’’Kami sudah berkoordinasi dengan wali kota Bandarlampung berikut bantuan alat-alat milik pemkot,” katanya. Yep, wacana itu masih terhalang keberadaan CCTV yang belum menjangkau seluruh traffic light di Bandarlampung. Terobosan ini, kata dia, tak lain guna mendeteksi pelanggaran yang dilakukan pengemudi di jalan. Yuhu, mengingat banyak sekali ya pelanggar lalu lintas. Terutama kalo berhubungan sama traffic light. Masyarakat hobi banget nih kalo suka ngegas, padahal lampu masih merah. Kmau termasuk gitu nggak sih? Niat Polresta mengaplikasikan E-Tilang dengan memanfaatkan CCTV disambut baik Pemkot. ’’Bisa, sudah kita rencanakan itu,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Bandarlampung Ibrahim. Well, kita tunggu saja ya sahabat Zetizen Lampung! Kalau ini memang terealisasi pasti akan sangat bermanfaat. (snd/c1/snd)

3 Cek Data Pemilik Kendaraan Setelah diklasifikasikan, data-data tersebut bakal dicocokkan dengan data pemilik kendaraan motor. ”Di RTMC (Regional Traffic Management Center) Polda, data pelat nomor akan dicocokkan dengan data kepemilikan kendaraan tersebut,’’ ujar Dhimas. Nah, dari situ, akan didapatkan alamat tempat tinggal pemilik kendaraan itu. Dari RTMC, data pemilik kendaraan bakal dikembalikan ke satlantas.

3 di antara 4 Zetizen

setuju dengan penerapan CCTV tilang.

Pelanggaran lalu lintas yang sering dilakukan Zetizen (3 tertinggi): Berhenti melewati stop line 30% Menerobos lampu merah 29% Melanggar markah jalan 16%


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.