170518

Page 1

Satu untuk Semua

KAMIS, 17 MEI 2018

24 HALAMAN/Rp4.000,-

Peneror Transmart Karyawan Leasing Polisi Amankan 2 Ransel dan Laptop BANDARLAMPUNG –Tidak ada tempat untuk terorisme di Sai Bumi Ruwa Jurai. Aksi teror yang membuat panik warga harus disikapi serius. Apa pun motifnya. Kasus teranyar, aksi teror benda mencurigakan di Transmart Lampung pada Selasa (15/5) lalu. Tidak ingin kecolongan, aparat Polda Lampung langsung bergerak memburu pelaku teror. Hasilnya, kurang dari 24 jam, petugas berhasil meringkus satu orang yang diduga terkait bungkusan mencurigakan di kompleks Transmart Lampung. Baca PENEROR Hal. 4

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

KONPERS: Kapolda Lampung Irjen Suntana menggelar konferensi pers di mapolda terkait penanganan teror di Transmart Lampung kemarin.

Brimob dan Jibom Jaga Bakauheni

Koopssusgab TNI Diaktifkan PENGAMANAN di areal Pelabuhan Bakauheni mulai diperketat. Pintu masuk Pulau Sumatera ini mendapat penambahan pasukan terkait eskalasi serangan teror beberapa hari belakangan. Kepala KSKP Bakauheni AKP Trisno

Sigit, S.H., M.H. menjelaskan, bantuan kekuatan pasukan tambahan itu dikirim dari Polda Lampung. Sigit mengatakan, 25 anggota unit pasukan khusus Brimob Polda Lampung dikerahkan. ’’Dari satbrimob, pasukan khusus ya berikut dengan unit penjinak bom (jibom).

Lengkap,” katanya kepada Radar Lamsel (grup Radar Lampung), Rabu (16/5). Selain meminimalisasi aksi dan tindakan teror, Sigit memaparkan, pengerahan pasukan tersebut juga untuk melakukan penjagaan dan pengamanan di areal Pelabuhan Bakauheni. Baca BRIMOB Hal. 4

9 Juni, Puncak Konsumsi BBM Arus Mudik, Pertamina Tambah Pasokan 15 Persen BANDARLAMPUNG - PT Pertamina (Persero) Tbk. menambah pasokan bahan bakar minyak (BBM) untuk mengantisipasi kenaikan permintaan saat mudik Lebaran. Jangka waktu antisipasi satgas Pertamina pun ditambah dari semula hanya

dua minggu sebelum dan dua minggu setelah Lebaran menjadi tiga minggu sebelum dan tiga minggu setelah Lebaran. Direktur Logistik dan Supply Chain Infrastruktur PT Pertamina (Persero) Gandhi Sriwidodo mengatakan, peningkatan permintaan terhadap BBM pada mudik tahun ini diperkirakan lebih tinggi dibandingkan tahuntahun sebelumnya. Baca 9 JUNI Hal. 4

FOTO DOK. RADARTVNEWS FOTO-FOTO JPG

SERANG MAPOLDA: Lima terduga teroris menyerang Mapolda Riau kemarin. Empat di antaranya tewas, sementara satu orang berhasil ditangkap.

SERBU

METROPOLIS

KLAIM INGIN GANTI KONSEP

MAPOLDA RIAU,

4 TERORIS

TEWAS

Selengkapnya baca hal. 24 TANGKAP TERDUGA TERORIS: Sebuah rantis membawa tiga terduga teroris dalam penggerebekan tim Densus 88 di Kota Tangerang, Banten, kemarin.

JAKARTA - Serangan beruntun oleh terduga teroris belum berhenti. Secara sporadis, mereka terus melancarkan teror. Terakhir, Mapolda Riau menjadi sasaran dalam serangan kemarin pagi (16/5). Tidak kurang lima terduga teroris menyerang markas polisi yang berada di jantung Kota Pekanbaru tersebut. Meski tidak sampai meledakkan bom, sejumlah korban berjatuhan. Kadivhumas Polri Irjen Setyo Wasisto menjelaskan, serangan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Saat itu, beberapa personel Polda Riau tengah menyiapkan agenda ekspose kasus narkotika yang rencananya disampaikan langsung oleh Kapolda Riau Irjen Nandang.

RANGKAIAN aksi teror yang terjadi di sejumlah daerah sepekan terakhir mulai berdampak ke sektor lainnya. Yang terbaru, aksi culas kelompok tidak bertanggung jawab itu berpotensi menggerus jumlah wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Baca SERBU Hal. 4

Baca 14 NEGARA Hal. 4

http://www.radarlampung.co.id

TAMBAH PASOKAN: Suasana antrean BBM di SPBU Jalan Kartini, Bandarlampung, beberapa waktu lalu. Untuk mengantisipasi arus mudik dan balik Lebaran, PT Pertamina (Persero) menambah pasokan sebanyak 15 persen.

14 Negara Keluarkan Travel Advice

Bupati Pengatur Negara OLEH: Dahlan Iskan DI tengah duka Surabaya, teman saya meninggal pula: Ki Dalang Enthus Susmono. Agak telat saya tahu. Dari kiriman video teman dari Indonesia. Yang menyebutkan itulah saatsaat terakhir sebelum Enthus meninggal. Begitu tersengalsengal. Terbata-bata. Memesankan kerukunan. Lalu terkulai. Dalam Islam, momen itu disebut nazak. Saya balas. Dengan nada membela Enthus: Kok tidak ada yang berinisiatif membawa ke dokter ya? Baca BUPATI Hal. 4 Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544


IKLAN 2

KAMIS, 17 MEI 2018


KOMUNIKASI BISNIS KAMIS, 17 MEI 2018

Teknokrat Raih Juara KRSBI Humanoid UNIVERSITAS Teknokrat Indonesia kembali meraih prestasi di ajang robotika. Dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) Regional II yang berlangsung di Universitas Tarumanagara, Jakarta, 10-12 Mei, mahasiswa Teknokrat berhasil meraih juara untuk Divisi Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid. Pada babak final, Teknokrat diungguli oleh Politeknik Negeri Batam dengan skor 2-0. Sementara itu, untuk peringkat 3 dan 4 diraih oleh Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Politeknik Negeri Padang. KRSBI menggunakan sistem KidSize Humanoid League yang diadopsi dari RoboCup Soccer Humanoid League Rules yang digunakan dalam RoboCup 2017 di Nagoya Jepang. Pembina UKM Robotik Maulana Aziz Assuja, M.T mengatakan, Robot sepakbola yang diciptakan mahasiswa mampu mengenali objek-objek seperti gawang, bola, dan posisi sendiri dalam arena. Selain itu robot juga mampu berkomunikasi antarsesama. “Ini pencapaian luar biasa. Meskipun mahasiswa masih ada yang semester awal, sudah bisa mendapatkan prestasi yang membanggakan. Semoga pada KRI tingkat nasional nanti mereka bisa meraih prestasi yang bagus,” tutur Maulana. Keberhasilan tersebut makin mengokohkan citra Teknokrat

BERPRESTASI: Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia berhasil meraih juara untuk Divisi KRSBI Humanoid di ajang Kontes Robot Indonesia (KRI) Regional II, di Universitas Tarumanagara, Jakarta, 10-12 Mei. FOTO TEKNOKRAT FOR RADAR LAMPUNG

sebagai kampus teknologi berprestasi, terutama di bidang robotika. Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE., MBA menyatakan, Teknokrat terus mengembangkan teknologi robotika. Sebagai bentuk komitmen, Nasrullah mendorong para pembimbing robot dapat melanjutkan studi ke universitas terbaik di dalam dan luar negeri. “Prestasi ini menunjukkan keberhasilan pendidikan di Teknokrat. Lebih dari itu, banyaknya karya mahasiswa Teknokrat yang menjuarai kontes nasional merupakan bentuk kontribusi dalam mengembangkan teknologi robotika di Indonesia,” tutur Nasrullah di sela-sela aktivitas. Dia pun berharap tim dapat menjadi juara di tingkat nasional. Pada KRI sebelumnya Teknokrat pernah meraih juara 3 tingkat nasional. KRI tingkat nasional akan dilangsungkan

di Surabaya beberapa bulan ke depan. KRI adalah kompetisi robotika yang rutin digelar satu tahun sekali oleh Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kemenristekdikti. KRI 2018 terdiri dari 5 divisi. Yaitu: Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI), Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid, dan Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Beroda. Pada KRI Tingkat Regional II, Tim KRSBI Teknokrat diketuai oleh Muhammad Reynaldo dan beranggotakan 8 orang. Yakni Achmad Fauzi, Andika Agashi Pratama, Rendy Apriyanto, Agung Pangestu, Irvan Maulana, Seftoni Indra, Ari Indrawan, dan Iswani. Tim dimbimbing oleh Muhammad Pajar Kharisma Putra, S.Kom. (*)

3

Edukasi Manfaat Servis Berkala HLR Beri Kemudahan Pelanggan Mudik Lebaran BANDARLAMPUNG Honda Lampung Raya (HLR) menggulirkan program Mudik Service Berkala 2018 yang berlaku hingga 31 Juni 2018. Program ini untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan Honda yang akan mudik Lebaran. ’’Ketentuan program ini antara lain konsumen dengan kendaraan lebih dari 5 tahun atau jarak tempuh 100 ribu km akan mendapatkan diskon biaya servis 15 persen. Sedangkan untuk konsumen dengan kendaraan kurang dari 5 tahun atau jarak tempuh 100 ribu km akan mendapatkan diskon biaya jasa servis kendaraan sebesar 10 persen,” jelas Service Manager HLR Fuat Rahman kemarin (16/5). Selain itu, lanjut dia, juga ada diskon 5 persen untuk total pemakaian part dari invoice yang diterbitkan pada saat promo campain Mudik Service Berkala. “Jenis kendaraan yang masuk dalam program ini antara lain Jazz, CR-V, Brio,

FOTO DEVI LAELA RIZKI/RADAR LAMPUNG

PROGRAM MUDIK: Honda Lampung Raya menggulirkan program Mudik Service Berkala 2018 yang berlaku hingga 31 Juni 2018.

Mobilio, Freed dan Odyssey. Menurutnya, program ini sangat menguntungkan bagi pemilik kendaraan. Misalnya untuk kendaraan Jazz dengan umur kendaraan lebih dari 5 tahun, harga jasa normal Rp858 ribu. Dengan adanya program ini akan dikenakan diskon 15 persen. Jadi biaya jasa yang harus dibayar menjadi Rp729 ribu. Sedangkan untuk kendaraan Jazz yang umurnya kurang dari 5 tahun akan dikenakan diskon 10 persen jadi biaya yang harus dibayarkan Rp772.200. “Promo berlaku apabila pelanggan membeli dan melakukan pergantian spare part sesuai dengan paket yang

diambil di bengkel Honda Lampung Raya. Dan apabila nomor part yang digunakan sesuai dengan no part yang ada di lampiran promo, serta promo tidak berlaku untuk transaksi melalui part counter,” jelasnya. Fuat menambahkan, tujuan adanya program ini yakni mengedukasi konsumen akan manfaat servis berkala sebelum bepergian dalam menyambut liburan panjang idul fitri. Sekaligus memberikan informasi dan manfaat program perawatan kendaraan kepada pelanggan agar terhindar dari kerusakan dini akibat lupa melakukan servis.

Cara menginformasikannya, kata dia, dengan mengundang kembali konsumen loyal Honda untuk datang dengan penawaran yang sangat menarik serta biaya yang terjangkau untuk melakukan servis. “Adapun program ini hanya berlaku di diler Honda Lampung Raya Jl Raden Intan, Bandarlampung,” bilangnya. Nah, bagi para konsumen yang tidak ingin antre pada saat servis, disarankan untuk booking dahulu. “Yakni melalui CCO dengan nomor telepon 0819 550 500 agar kami dapat memberikan kelonggaran waktu dan teknisi sesuai waktu yang disepakati,” pungkasnya. (cw1/c1/wan)


BERITA UTAMA

4 Brimob...

Jawa Pos Group Sambungan dari Hal. 1

’’Seperti di Seaport Interdiction (SI), loket tiket penumpang, serta areal parkir kendaraan di seputaran pelabuhan,” ungkapnya. Selain dari polda, penambahan pasukan juga dibantu oleh Polres Lamsel. Selain pelabuhan Bakauheni, pengetatan keamanan juga telah dilakukan di Bandara Radin Inten II Lampung Selatan. Direktur Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) Polda Lampung Kombes Prabowo Santoso sebelumnya menjelaskan, khusus bandara pihaknya menempatkan 20 personel. Penjagaan oleh puluhan personel itu dilakukan 24 jam. Pengawasan terhadap para pengguna bandara ditingkatkan. Salah satunya dengan melakukan pemeriksaan terhadap para calon penumpang. Terpisah, aksi teror yang terus berlangsung membuat pemerintah terus mencari cara menyelesaikannya. Salah satu opsi yang saat ini diambil adalah dengan mengaktifkan kembali Komando Operasi Khusus Gabungan (Koopssusgab) TNI yang diperbantukan ke Polri. Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal TNI Purnawirawan Moeldoko menyampaikan, rencana pembentukan kembali Koopssusgab sudah mendapat lampu hijau. ”Sudah direstui oleh Presiden dan diresmikan kembali oleh Panglima TNI,” ujarnya di Istana Negara, Jakarta Rabu (16/5). Untuk diketahui, Koopssusgab merupakan pasukan TNI yang bertugas sebagai antiteror. Komando tersebut berasal dari pasukan khusus yang dimiliki tiga matra TNI. Yakni Sat-81 Gultor Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD, Detasemen Jalamangkara (Denjaka) TNI AL, dan Satbravo 90 Komando Pasukan Khas (Paskhas) TNI AU. Dibentuk pada tahun 2015, Koopssusgab sempat nonaktif di era Panglima TNI Jenderal Purnawirawan Gatot Nurmantyo. Moeldoko berharap, dengan diterjunkannya pasukan khusus yang terlatih, upaya pemberantasan terorisme bisa lebih efektif. ”Pasukan itu dipersiapkan dengan baik, secara infrastruktur, secara kapasitas, mereka setiap saat bisa digerakkan ke penjuru mana pun,” imbuhnya. Terkait teknis kerjanya agar tidak berbenturan dengan Densus 88 Antiteror Polri, Moeldoko enggan membeberkan. Pasalnya, hal itu merupakan persoalan teknis yang berkaitan dengan strategi aparat dan prajurit. Dia menyebut pelibatan TNI sangat diperlukan bila skala teror sudah pada tingkat menengah dan tinggi. (rnd/rnn/jpg/c1/wdi)

Serbu...

Sambungan dari Hal. 1

Peneror... Polisi mengamankan Bintang Andromeda alias Romi (25) kemarin. Informasi yang diperoleh wartawan koran ini, Romi merupakan warga Jl. Banyurip, Banyumas, Kabupaten Pringsewu. Karyawan sebuah perusahaan leasing ini ditangkap di kamar kosnya, Jl. Nusantara 6, Labuhanratu, Bandarlampung, Rabu (16/5) pukul 09.00 WIB. Sumber Radar Lampung di Polda Lampung menjelaskan, penangkapan Romi dilakukan tim gabungan yang terdiri dari Densus 88 wilayah Sumbagsel, tim jatanras, dan anggota Opsnal Subdit I Keamanan Negara (Kamneg) Ditkrimum Polda Lampung. Total ada 22 personel yang dikerahkan mengamankan Bintang. Penangkapan tersebut dibenarkan oleh Kapolda Lampung Irjen Suntana. Menurutnya, kasus itu masih dalam penyidikan polisi. Diduga motif Bintang meletakkan bungkusan tersebut karena iseng. ’’Jadi dari pengakuan pelaku ini kepada petugas, ia melakukan tindakan tersebut sekadar iseng dan jahil semata,” ujar Suntana, seperti dikutip dari radarlampung.co.id (grup Radar Lampung). Menyusul penangkapan Bintang, polisi melakukan penggeledahan di beberapa tempat. Aparat mendatangi kediaman Sukiti (58), kerabat Bintang di Jl. Mayjen Sutiyoso RT 13, Kotabaru, Tanjungkarang Timur, untuk mencari barang bukti. Bintang kerap menginap di rumah Sukiti. Sukiti yang tak lain tante Bintang menjadi saksi saat peng-

geledahan. Dari rumah Sukiti, polisi menyita dua unit tas ransel dan laptop. ’’Dia tinggal dirumah tantenya sudah empat bulan, tetapi tidak lapor ke saya,” kata ketua RT setempat Supratman ditemui di kediamannya. Menurut Supratman, polisi telah menyanggongi rumah Sukiti sejak Selasa (15/5) malam. Supratman juga berinisiatif mencari keberadaan Bintang di sejumlah kosan yang ada dalam wilayah RT 13 Kotabaru. Terpisah, Devi, pemilik kosan Davina di Jl. Nusantara VI, membenarkan Bintang alias Romi diciduk anggota kepolisian. Romi sendiri merupakan penyewa kamar kos. Devi mengaku kaget melihat Bintang ditangkap anggota Densus 88 Antiteror dan Polda Lampung. ’’Anaknya baik kok, ramah, suka menegur kalau ketemu. Nggak nyangka kalau ditangkap,” kata dia. Devi turut menjadi saksi penangkapan Bintang. Dilanjutkannya, polisi menyita sejumlah barang bukti dari kamar kos yang disewa Romi alias Bintang. Di antaranya lakban gulungan, pisau jenis karter, dan satu charger ponsel. Paket mencurigakan di Transmart Lampung kali pertama ditemukan sekitar pukul 11.00 WIB, Selasa (15/5). Benda kotak dibungkus lakban cokelat itu ditemukan Muhammad Prayoga (23) dan Roni Fajri (21), karyawan teater CGV Bioskop Transmart. Benda itu berukuran 12 x 30 cm dan ada kabel menjuntai keluar dari kotak. Benda mencurigakan

tersebut ditemukan di deretan kursi penonton. ’’Ya awalnya ditemukan tertinggal di deretan kursi penonton sekitar jam 11.00 WIB,” ujar Yoga. Menurut dia, benda itu juga bertuliskan Transmart 2. Mereka lantas membawanya untuk dibuang ke tong sampah toilet. Lantaran khawatir, temuan tersebut langsung dilaporkan ke pihak manajemen. Pihak manajemen Transmart pun merespons dengan langsung menelepon Polsekta Sukarame. Tim Jibom Brimob Polda Lampung diturunkan. Pukul 13.20, tim jibom yang menggunakan baju anti peledak mendekati bungkusan. Petugas juga dilengkapi dengan robot. Salah seorang petugas mencoba memasukkan alat X-ray seperti tabung. Kemudian tim jibom lain melihat isi bungkusan setelah kotak itu dimasukkan ke dalam tabung. Sekitar pukul 14.40, bungkusan itu kemudian coba diledakkan menggunakan alat seperti laser atau distruptor. Bungkusan akhirnya berhasil diledakkan pukul 14.44. Polisi memberlakukan sterilisasi selama 30 menit pasca peledakan. Kapolresta Bandarlampung Kombes Murbani Budi Pitono yang memimpin langsung jalannya evakuasi menjelaskan, benda tersebut bukanlah bom. Menurut Murbani, setelah diteliti benda mencurigakan itu berisi dua kaleng minuman. Benda tersebut kemudian dibungkus lagi dengan kertas dan ditutup lakban. ’’Tidak ditemukan hal pemicu ledakan,” katanya. (nca/rlo/c1/wdi)

Sambungan dari Hal. 1

14 Negara... Hingga kemarin (16/5), sudah ada 14 negara yang mengeluarkan travel advice terhadap warga negaranya yang berkunjung ke Indonesia. Yakni Amerika Serikat, Inggris, Australia, Hongkong, Selandia Baru, Singapura, Malaysia, Polandia, Irlandia, Kanada, Prancis, Filipina, Swiss, dan Brasil. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan, keluarnya travel advice sebagai hal yang lumrah dilakukan sebuah negara. Hal itu sebagai bentuk proteksi negara kepada warganya. ’’Memang kewajiban negara mengingatkan warganya,” ujarnya sebelum rapat kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta. Terkait dampaknya terhadap wisatawan yang masuk ke Indonesia, Arief menegaskan, hingga saat ini belum berdampak signifikan. Bahkan jika ditinjau sepekan terakhir sejak kerusuhan pecah di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, pekan lalu, belum berdampak ke wisatawan. Asumsi itu diukur dari belum adanya wisatawan yang membatalkan kunjungan. “Kalau statistik belum ada pembatalan, terutama di daerah besar seperti Bali Jakarta dan Kepri (Kepulauan Riau). Itu menyumbang 90 persen (wisatawan),” imbuhnya.

KAMIS, 17 MEI 2018

Dia menduga, karena memang notice yang disampaikan 14 negara tersebut hanya travel advice, atau hanya sebatas pemberitahuan. Bukantravel warning yang berstatus larangan. Sehingga belum menyurutkan minat wisatawan ke Indonesia. Meski demikian, jika aksi teror ini tidak kunjung direkam, maka dipastikan akan berdampak pada jumlah kunjungan wisatawan. Tahun ini sendiri, Kementerian Pariwisata mentergetkan kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 17 juta. Diakuinya, gangguan alam atau keamanan jika berlangsung lama bisa menghambat target tersebut. Saat kasus letusan Gunung Agung di Bali beberapa waktu lalu, Indonesia kehilangan sekitar 1 juta wisatawan. Selain itu, waktu yang digunakan untuk merecovery pun tidak sedikit. “Mudahnya gini, Bali biasanya setiap bulan 500 ribu wisatawan. Tapi Januari masih 350 ribu, artinya recovery baru 70 persen. Februari baru 450 ribu, 90 persen,” tuturnya. Oleh karenanya, dia berharap pihak keamanan bisa sesegera mungkin menstabilkan situasi. Sehingga pihaknya bisa segera melakukan recovery. Juru bicara Kementerian Luar Negeri Armanatha Nasir menjelaskan yang diterbikan oleh negara-

negara itu adalah travel advice. Bukan travel warning atau larangan berkunjung ke Indonesia. ’’Kita harus lihat ini secara terukur,’’ jelasnya. Menurut Armanatha travel advice adalah informasi yang disampaikan oleh negara kepada warga negaranya agar hati-hati. Informasi supaya berhatihati itu supaya memperhatikan perkembangan jika berkunjung ke suatu daerah. Untuk beberapa negara, informasi berupa travel advice itu merupakan sebuah kewajiban. Termasuk untuk Indonesia sendiri. Indonesia juga selalu mengeluarkan travel advice untuk WNI jika ada suatu kejadian di luar negeri. Bahkan saat ini informasi travel advice Indonesia bisa dilihat di aplikasi Safe Travel yang bisa diunduh melalui ponsel. Ketua Umum Association of the Indonesia Tours and Travel Agencies (Asita) Asnawi Bahar menyebutkan bahwa pihaknya berupaya optimistis menanggapi hal tersebut. Namun Asnawi meyakini bahwa dampaknya tak akan terlalu signifikan pada pariwisata Indonesia. Sebab, hal ini bukan yang kali pertama dihadapi pelaku dan pemerintah. (jpg/c1/wdi)

Sambungan dari Hal. 1

’’Ada sebuah mobil yang menerobos ke Mapolda Riau,” kata dia di kantor Divisi Humas Polri, Jakarta, kemarin. Berdasar data yang dikantongi oleh Setyo, mobil yang digunakan oleh lima terduga teroris itu bernomor polisi BM 1192 RQ. Ketika hendak masuk ke dalam kompleks mapolda, seorang petugas menghalangi laju mobil tersebut. Lantaran dihadang petugas, empat dari lima terduga teroris itu keluar dari mobil. ’’Kemudian menyerang anggota (Polda Riau) menggunakan samurai atau senjata tajam,” paparnya. Akibatnya, anggota Polda Riau yang tengah bertugas terluka. Mereka yang terluka adalah Kompol Faridz. Dia terluka akibat kena bacok samurai yang diayunkan oleh salah seorang terduga teroris. Merespons serangan tersebut, sejumlah anggota Polda Riau langsung mengambil tindakan tegas. Mereka menembaki empat pelaku tersebut. ’’Dan akhirnya empat orang tewas,” ungkapnya. Melihat empat rekannya sudah terkapar dalam kondisi tidak bernyawa, satu orang terduga teroris yang masih berada di dalam mobil berusaha melarikan diri. Dia tancap gas sampai menabrak salah seorang anggota Polda Riau. ”Yang akhirnya gugur,” imbuh Setyo. Anggota Polda Riau itu adalah Ipda Auzar. Sebelum meninggal dunia, dia sempat di bawa ke RS Bhayangkara Riau. Namun, nyawa Auzar tidak tertolong dan dinyatakan meningal dunia pada pukul 10.00 WIB. Selain menabrak seorang anggota Polda Riau, mobil yang dipakai untuk melarikan diri juga menyenggol dua orang wartawan dari dua televisi swasta nasional. Keduanya terluka akibat jatuh setelah terserempet. Beruntung upaya melarikan diri itu berhasil digagalkan petugas. ”Sudah bisa ditangkap,” ujar Setyo. Yang bersangkutan lantas diamankan di Mapolresta Pekanbaru. Pun demikian kendaraan yang dipakai dalam penyerangan Mapolda Riau. Aparat kepolsian sudah mengamankan kendaraan tersebut. ”Disterilisasi karena diduga ada barang-barang yang mencurigakan,” ucap pati Polri dengan dua bintang di pundak itu. Dari lokasi kejadian, aparat juga sudah mengamankan sejumlah barang. Setyo merinci barang-barang tersebut. Yakni tiga samurai, lima penutup wajah, tiga pasang sepatu, satu unit handy cam, jaket, sarung tangan, dan ikat kepala. Meski ada korban jiwa dan korban luka dari anggota Polda Riau, Setyo menegaskan bahwa insiden di Mapolda Riau merupakan keberhasilan petugas. ’’Saya ingatkan bahwa ini adalah keberhasilan Polda Riau dalam mematahkan (serangan) sekelompok orang tidak dikenal,” bebernya. Berdasar hasil identifikasi yang sudah dilakukan oleh Polda Riau sampai kemarin siang, empat terduga teroris yang tewas ditembak petugas berasal dari Dumai. Mereka terdiri atas Mursalim alias Ical alias Pak Ngah, Suwardi, Adi Sufyan, serta seorang bernama Daud. Sedangkan satu orang terduga teroris lain yang masih hidup belum diungkap identitasnya. ”Itu masih dalam pendalaman,” ucap Setyo. Menurut data dan informasi yang sudah dikantongi oleh petugas, lima terduga teroris itu begerak dalam satu kelompok. Yakni Negara Islam Indonesia (NII). Serupa dengan Jamaah Anshorut Daulah (JAD), kelompok tersebut sudah berafiliasi dengan ISIS. Setyo menyebutkan bahwa lima orang itu masih berkaitan dengan dua terduga teroris yang ditangkap di Sumatera Selatan (Sumsel). ”Ini yang ke Pekanbaru melakukan penyerangan,” imbuhnya. (jpg/c1/wdi)

Sambungan dari Hal. 1

9 Juni... ’’Ini seiring selesainya Jalan Tol Trans Jawa yang tersambung dari Jakarta hingga Surabaya,” ujarnya di kantor Pertamina kemarin (16/5). Untuk itu, Pertamina pun menambah pasokan BBM sebesar 15 persen dibandingkan volume pada periode Lebaran tahun lalu. ’’Kenapa 15 persen? Karena ada peningkatan lalu lintas mudik sekitar 13 persen pada tahun ini dibandingkan tahun lalu,” imbuh SVP Fuel Marketing PT Pertamina (Persero) Jumali. Pertamina mencatat untuk konsumsi gasoline selama hari biasa mencapai 90.110 kiloliter per hari. Angka ini mengalami kenaikan menjadi 103.777 kiloliter per hari. Sedangkan untuk konsumsi gasoline pada hari biasa mencapai 38.339 per hari. Tetapi pada periode mudik Lebaran, konsumsi menurun menjadi 33.389 kiloliter per hari lantaran adanya pelarangan beroperasinya truk dan kendaraan berat menjelang Lebaran. Puncak konsumsi BBM saat arus mudik pun diperkirakan terjadi pada 9 Juni 2018 sebanyak 119.147 kiloliter. Sedangkan konsumsi puncak BBM saat arus balik diprediksi pada 19 Juni 2018 mencapai 113.689 kiloliter. Pertamina pun menambah pasokan BBM disejumlah titik jalan tol yang akan dilewati oleh pemudik. Selain menambah pasokan BBM di 7.600 SPBU, Pertamina juga menyediakan mobile dispenser di

16 titik jalur mudik. Terutama di rest area jalan tol yang tidak ada SPBU-nya. Serta menyediakan kios Pertamax berupa kemasan ukuran 5 liter dan 10 liter. ”Tahun ini kita akan siapkan 200 motor. Tahun lalu hanya 40 . Tahun lalu kunci keberhasilan kami saat mengantisipasi pasokan BBM saat Brexit adalah distribusi lewat motor karena mereka bisa menembus kemacetan,” imbuh Direktur Pemasaran Korporasi Basuki Trikora Putra. Sedangkan untuk avtur diperkirakan hanya akan terjadi kenaikan permintaan sebesar 5 persen. ”Kenaikan tertinggi hanya terjadi di 4 bandara saja. Antara lain Bandara Soekarno - Hatta, Juanda, Ngurah Rai dan Makassar,” imbuhnya. Konsumsi avtur pada hari biasa mencapai 15.606 kiloliter. Naik menjadi 16.333 kiloliter pada periode mudik dan balik Lebaran. Untuk Provinsi Lampung juga diprediksi ada peningkatan konsumsi BBM. General Manager MOR II Sumbagsel Erwin Hiswanto mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemetaan. Untuk Lampung, prediksi peningkatan untuk BBM jenis gasoline diperkirakan mencapai 23 persen. Peningkatan ini didominasi oleh BBM jenis Pertamax sebanyak 47 persen, Pertalite 25 persen, dan premium 9 persen. Mengantisipasi kenaikan konsumsi tersebut, pihaknya sudah menyiapkan 10 mobil tangki tam-

Sambungan dari Hal. 1

Bupati... Kok hanya dirangkul? Kok hanya didengarkan? Hanya diamini ya? Bahkan divideo? Seperti dibiarkan menuju ajal? Sikap seperti itu biasanya hanya terjadi kalau yang nazak adalah orang yang sudah sangat tua. Sudah lama sakit-sakitan. Sudah tidak ada harapan. Sudah ada kesimpulan bahwa meninggal akan lebih baik. Biar saja meninggal dengan tenang. Tetapi, Enthus kan baru 51 tahun. Masih segar. Bahkan menjabat bupati Tegal. Kok dibiarkan begitu? Ternyata yang di video itu bukan Enthus. Alhamdulillah. Saya dapat kepastian dari teman saya di Radar Tegal. Katanya: yang di video itu pejabat sementara bupati Tegal: Sinoeng Rahmadi. Yang lagi kesurupan. Setelah nyadran menjelang bulan puasa. Di makam Ki Gede Sebayu. Pendiri Tegal. Kebetulan hari itu HUT Tegal. Tetapi, Enthus memang juga meninggal. Hari itu. Siang itu, Enthus ke satu madrasah di Kecamatan Jatinegara. Perbatasan Tegal-Pemalang. Menghadiri acara penutupan masa sekolah tahun ini. Dengan membawa beberapa wayang golek. Pentas kecil-kecilan: wayang santri. Setelah makan siang, Enthus jalan lagi. Akan menghadiri pengajian. Di tengah jalan, Enthus merasa sulit nafas. Lalu dimampirkan ke Puskesmas Jatinegara. Diperiksa. Tekanan darahnya tinggi. Gula darahnya: 400. Enthus koma. Dilarikan ke rumah sakit Tegal. Di tengah jalan meninggal dunia: Senin, pukul 7 malam. Terlalu muda untuk meninggal. Terlalu banyak yang masih harus diperbuat. Baik di kesenian maupun pemerintahan. Enthus memang menjabat bupati Tegal. Dia harus cuti karena mencalonkan diri lagi. Untuk sementara diganti pejabat yang kesurupan itu. Posisi pencalonannya sangat kuat. Berpasangan dengan wakilnya yang sekarang: Umi Azizah. Hampir pasti terpilih lagi.

bahan dengan total kapasitas 176 kiloliter (kl) di TBBM Panjang, 15 unit motoris kemasan, 4 kantong BBM (mobile storage) di 4 titik SPBU, dan SPBU buffer stock di 3 titik SPBU. Untuk ketersediaan elpiji, Pertamina MOR II Sumbagsel juga memprediksi adanya peningkatan menjelang bulan Ramadan dan Idul Fitri. Prediksi peningkatan konsumsi elpiji 3 kg mencapai 11 persen. Sebagai antisipasi, rencana penyaluran elpiji 3 kg di wilayah Sumbagsel untuk Juni diperkirakan naik hingga 3,6 persen dari penyaluran di bulan Mei. Jika dibandingkan penyaluran Lebaran 2017, maka terdapat peningkatan penyaluran 8 persen. Sedangkan untuk elpiji 12 kg, rencana penyaluran pada Juni diperkirakan menurun 5 persen dibandingkan penyaluran bulan Mei yang diakibatkan oleh libur Lebaran. Meski demikian, Pertamina tetap menyiapkan rencana penyaluran elpiji 12 kg sebanyak 3.526 metrik ton serta varian Bright Gas 5,5 kg sebanyak 347 MT dan Bright Gas 12 kg 721 MT untuk periode H-15 dan H+15. Untuk Lampung, penyaluran varian elpiji 3 kg di bulan Juni diperkirakan meningkat 3,7 persen dan untuk penyaluran elpiji 12 kg berkurang sekitar 5 persen jika dibandingkan dengan penyaluran bulan Mei.(jpg/cw1/c1/wdi)

Enthus memang dekat dengan masyarakat. Kepopulerannya sebagai dalang terkemuka sangat membantunya terpilih. Tetapi juga ada unsur nasib baiknya: pesaingnya, bupati yang lama yang juga mencalonkan diri, tiba-tiba meninggal dunia. Persis seperti Enthus sekarang. Selama masa kampanye ini, Enthus seperti kipas angin: muter terus. Pagi, siang, sore, malam. Tengah malam pun masih menerima tamu. Ia baru tidur menjelang subuh. Kebiasannya melek malam (saat mendalang) terbawa. Dan memang Enthus tetap mendalang. Jumat-Sabtu-Minggu Enthus melayani order. Termasuk dari luar kota. Mendalang semalam suntuk. Suatu saat Enthus bilang kepada saya: gaji saya sebagai bupati tidak ada apa-apanya dibanding pendapatan saya dari mendalang. Memang Enthus, sebagai bupati, dikenal bersih. Terbuka. Mudah dijadikan tempat curhat warganya. Suatu saat saya nonton pagelarannya. Sampai pagi. Saya pun bertanya: apakah jadi bupati itu berat. Inilah jawabnya: Saya kan sudah biasa mengatur negara, apa susahnya mengatur hanya kabupaten… hahahhaa. Kami pun tertawa-tawa. Sebagai dalang, Enthus memang sudah biasa mengatur negara: Amarta, Astina, Mandura, Ndworowati…. Yang saya suka dari Enthus adalah: semuanya. Suaranya yang bulat-merdu-mantap. Yang bisa mewakili karakter suara puluhan tokoh wayang yang berbeda. Yang bisa menangis sesenggukan dengan trenyuhnya. Yang bisa tertawa ngakak dengan naturalnya. Yang bisa marah dengan garangnya. Yang bisa merayu dengan mendayunya. Bahkan bisa mencampur tawa ngakak dengan tangis sedih. Seperti dalam adegan Petruk-Bagong menghadapi ancaman Gatutkaca. Dalam lakon ’Semar Membangun Kayangan’. Bisa dilihat youtubenya. Dan Enthus sangat bangga dengan kemampuannya itu. Dengan sabetannya. Di adegan

perangnya. Yang juga saya kagumi. Kadang muncul kegilaannya: ia berdiri, berperang dengan wayangnya sendiri. Enthus lebih dari sekedar dalang. Ia seniman. Dengan kreativitasnya. Dengan kebebasannya. Dengan daya ciptanya. Ia ciptakan wayang-wayang baru: Wayang Gus Dur, wayang George Bush, wayang Usamah bin Laden dan wayang yang jadi idola orang tegal: Si Lupit. Si Lupit mewakili karakter orang Tegal. Ceplasceplos, kasar, bego-pintar, polos dan apa adanya. Lewat wayang Si Lupit itulah Enthus bisa mengkritik siapa saja. Dengan kejamnya, dengan sinisnya dan dengan lucunya. Ia ciptakan lagu-lagu. Gending-gending. Dia ajari sinden bagaimana harus menyanyikannya. Ia ciptakan seragam wiyogo: penabuh gamelan. Mirip pakaian para wali. Dan Enthus sangat menguasai masalah agama. Dia demonstrasikan itu dalam wejangan-wejangan filsafatnya. Tidak mungkin dilakukan dalang lain. Terlalu sensitif. Enthus juga sangat bangga dengan ke-Ansor-annya, keahlisunnahwaljamaahnya. Dan Enthus bisa mendalang wayang Sunda. Wayang golek. Dengan sempurnanya. Tidak dimiliki dalang lainnya di seluruh dunia. Kemampuannya itu ia peroleh secara otodidak. Belajar sendiri. Dari ayahnya. Yang juga dalang. Dari kakeknya. Yang juga dalang. Dari leluhurnya: yang juga dalang. Darahnya: dalang. Dagingnya: dalang. Napasnya: dalang. Dan Enthus, harus saya akui, sangat ganteng. Hidungnya, pipinya, dagunya, dahinya, telinganya, seperti semua onderdil ganteng dikumpulkan di wajah Enthus. Suatu saat saya kemukakan kegantengannya itu. Apa ia bilang? ’’Rasanya memang sayalah dalang paling ganteng sedunia,” katanya. Hahahaa… Hanya satu yang saya sayangkan: ia tidak bisa lagi membaca tulisan saya ini. (dis)


PENDIDIKAN

KAMIS, 17 MEI 2018

5

Cerdas Berkualitas

FOTO ELGA PURANTI/RADAR LAMPUNG

FOTO BERSAMA: Para peserta bimtek BPTP bersama narasumber usai kegiatan kemarin.

Genjot Kualitas Penyuluh, BPTP Lampung Gelar Bimtek BANDARLAMPUNG – Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Lampung menggelar

bimbingan teknis peningkatan kapasitas penyuluhan pertanian BPTP Lampung kemarin (16/5).

Unila Sediakan 1.140 Kuota SMMPTN BANDARLAMPUNG – Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru (PMB) melalui jalur seleksi mandiri masuk perguruan tinggi negeri (SMMPTN) dimulai sejak 2 Mei lalu. Program ini akan berakhir pada 10 Juli mendatang. Diketahui, jalur seleksi ini diikuti oleh 15 PTN yang tergabung dalam Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Negeri Indonesia Wilayah Barat (BKS Wilayah Barat). Seperti Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Universitas Andalas (Unand), Universitas Jambi (Unja), Universitas Lampung (Unila), Universitas Bengkulu (Unib), Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang, dan Universitas Palangkaraya (UPR). Kemudian Universitas Malikussaleh (Unimal), Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH), Universitas Bangka Belitung (UBB), Universitas Teuku Umar (UTU), Institut Teknologi Sumatera (ITERA), Institut Seni dan Budaya Indonesia (ISBI) Aceh, dan Universitas Samudera (Unsam). Wakil Ketua Badan Pengelolaan PMB Unila Muhammad Komarudin mengatakan, pendaftaran SMMPTN juga dilakukan secara online melalui https://pendaftaran.

smmptnbarat.id/. “Pendaftarannya tidak jauh berbeda dengan SNMPTN dan SBMPTN. Juga dibagi dalam tiga bidang yaitu saintek, soshum, dan campuran dari kedua bidang,” katanya. Tahun ini, lanjut Komar, Unila membuka sebanyak 51 program studi dari tujuh fakultas. Di antaranya Kedokteran, Pertanian, FKIP, Hukum, FMIPA, Ekonomi, dan Teknik. “Semua fakultas ikut, kecuali FISIP. Karena untuk kuota penerimaan FISIP sudah dimaksimalkan pada SBMPTN dan SNMPTN,” sambung dia. Adapun kuota yang disediakan yakni sebanyak 1.140 kursi. SMMPTN juga nantinya akan diberlakukan ujian tulis guna mengetahui hasil seleksi. Bedanya, ujian tulis SMMPTN hanya akan dilakukan dengan sistem cetak atau UTBC (ujian tulis berbasis cetak). Ujian tulis, kata Komar, akan dilaksanakan pada 17 Juli. Kemudian dilanjutkan dengan ujian keterampilan pada beberapa prodi di tanggal 18–19 Juli. “Untuk skema penilaian ujian tulis SMMPTN akan sama dengan SBMPTN. Karena pembuatan soalnya juga dikerjakan oleh panitia pusat SBMPTN,” katanya. (ega/c1/fik)

PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA PT BANK PEMBANGUNAN DAERAH LAMPUNG JL. WOLTER MONGINSIDI NO.182 TELUK BETUNG BANDAR LAMPUNG 35215

PENGUMUMAN PELELANG UMUM PT BANK PEMBANGUNAN DAERAH LAMPUNG Nomor : 03 /PPBJ/BL/V/2018 1. Panitia Pengadaan PT Bank Pembangunan Daerah Lampung akan melaksanakan Pelelangan Umum dengan Metode Pascakualifikasi, dengan Informasi sebagai berikut: Nama Pekerjaan Pekerjaan Reinstalasi Listrik Bank Lampung Kotabumi

Lokasi Kualifikasi / Bidang Jl. Jendral Elektrikal Sudirman No.134 Kotabumi

Sumber Dana Bank Lampung 2018

2. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Lelang Hari/tanggal : Jum’at / 18 Mei 2018, Senin / 21 Mei 2018, Selasa / 22 Mei 2018, Rabu / 23 Mei 2018 Waktu : 09.00 WIB s.d 12.00 WIB – 13.00 WIB s.d 15.00 WIB Tempat dan alamat : Bank Lampung Kantor Pusat, Gedung B Lantai 2 Ruang Group Umum Jl. Wolter Monginsidi No. 182 Teluk Betung Bandar Lampung 3. Syarat-Syarat Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Lelang : a. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Lelang Dilakukan oleh Direktur Utama/Direktur/Pimpinan Perusahaan yang tercantum dalam akta perusahaan serta perubahannya dan dapat diwakilkan dengan membawa Surat Kuasa yang ditanda tangani (dicap dan bermaterai Rp. 6000). b. Mengisi dan Menandatangani Daftar Isian serta menyerahkan copy dan menunjukkan aslinya dokumen perusahaan yang masih berlaku sebagai berikut : akta pendirian dan perubahan (jika ada), SIUP, SITU/HO,TDP, IUJK, NPWP c. Menandatangani Pakta Integritas (harus oleh direktur/pimpinan perusahaan atau yang diberi kuasa sesuai dengan akta pendirian dan perubahannya. d. Memperlihatkan KTP (asli dan menyerahkan copynya) 4. Seseorang Dilarang mewakili lebih dari 1 (satu) perusahaan dalam mendaftar dan mengambil Dokumen Prakualifikasi. 5. Selain waktu dan persyaratan diatas tidak dapat dilayani Demikian disampaikan atas Perhatiannya diucapkan terimakasih Bandar Lampung , 16 Mei 2018 PT BANK PEMBANGUNAN DAERAH LAMPUNG Ttd PANITIA PENGADAAN

Kegiatan diikuti 25 peserta. Terdiri dari 15 penyuluh dan 10 peneliti dari BPTP Lampung. Ketua pelaksana kegiatan Ir. Bambang Wijayanto, M.P. menjelaskan, kegiatan ini bertujuan meningkatkan kapasitas dan kapabilitas penyuluh untuk melaksanakan bimbingan teknis bagi penyuluh pertanian di daerah. “Kami ingin meningkatkan kemampuan penyuluh agar memiliki kemampuan yang komprehensif

baik dalam aspek teknis maupun manajerial,” katanya. Kegiatan itu digelar selama tiga hari (14–16/5), di Aula lantai empat BPTP Lampung. Setiap harinya, diberikan materi yang beragam, seperti materi tentang peningkatan kemampuan kelas kelompok tani, program penyuluhan, hingga teknik penulisan ilmiah popular bidang pertanian di media cetak. Dalam kesempatan tersebut, hadir pula Pimpinan Redaksi

(Pimred) Radar Lampung Wirahadikusumah dan Manager Bidang Kerjasama dan Pengembangan SDM Abdul Karim. Kehadiran mereka untuk memberikan materi terkait teknik penulisan ilmiah popular bidang pertanian di media cetak. Dalam paparannya, Abdul Karim memberikan bocoran pada peserta yang hadir untuk mengemas kegiatan dan program-program BPTP Lampung dalam sebuah

artikel. “Hal terpenting yang perlu diingat adalah penggunaan istilahistilah dalam pertanian dan BPTP yang mudah dimengerti oleh masyarakat awam,” katanya. Selain itu, kata dia, diperlukan pula penggunaan kalimat-kalimat yang dapat menarik minat masyarakat untuk bisa mengetahui lebih dalam tentang programprogram yang sudah dilaksanakan BPTP Lampung selama ini. (ega/ c1/fik)

Lampung Sambut L2 Dikti Bakal Diresmikan Juni 2018

BANDARLAMPUNG – Koordinator Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) rencananya mulai bertransformasi menjadi Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (L2 Dikti) pada Juni 2018. Hal ini diungkapkan

langsung Menristekdikti Prof. Muhammad Nasir saat mengujungi Lampung belum lama ini. Dia mengatakan, perubahan tersebut membuat L2 Dikti memiliki cakupan tanggung jawab tidak hanya mengurusi perguruan tinggi swasta (PTS), tetapi juga negeri (PTN). Hal ini tentunya disambut baik oleh sejumlah PTS, khususnya yang ada di Lampung.

Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Wilayah II-B Lampung Ir. H. Firmansyah Y Alfian, M.B.A., M. Sc., mengatakan, adanya L2 Dikti juga memberikan kesempatan untuk mengikis dikotomi antara PTS dan PTN selama ini. “Karena nantinya L2 Dikti ini akan melayani PTS dan PTN juga. Kemudian juga

semua urusan seperti perubahan bentuk, pembukaan prodi dan lain-lain bisa lebih mudah,” katanya. Rektor IIB Darmajaya ini juga berharap, dengan adanya kemudahan akses yang akan diberikan L2 Dikti bisa memacu semangat PTS untuk bisa meningkatkan mutu. Hal serupa juga diungkapkan Rektor Universitas Bandar Lampung (UBL) Dr. Ir. M.

Yusuf S. Barusman, M.B.A. Adanya L2 Dikti, kata dia, akan mempermudah urusan perguruan tinggi yang selama ini harus dilakukan di Jakarta. Sebab, bisa diurus di wilayah kopertisnya masing-masing. “Kami juga terus berusaha mendorong agar dari Kemenristekdikti bisa segera merealisasikan L2 Dikti. Khususnya untuk wilayah Kopertis II ini,” katanya. (ega/c1/fik)

SAMBUT RAMADAN: Ribuan pelajar dari Jaringan Sekolah Islam Terpadu Kudus, Jawa Tengah, menggelar kirab keliling kota dari alun-alun Simpang Tujuh kemarin. Aksi ini sebagai bentuk syukur menyambut datangnya bulan suci Ramadan. FOTO DONNY/JPG

Organisasi Kerohanian Kampus Harus Didampingi Dosen Ceramah Ramadan Harus Membawa Pesan Perdamaian JAKARTA – Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menrsitekdikti) Mohamad Nasir semakin gencar mencegah penyebaran radikalime dan intoleransi di

perguruan tinggi. Dia meminta kegiatan organisasi kerohanian di kampus harus didampingi oleh dosen. Ada beragam cara yang bisa menjadi pintu masuk paham radikal dan intoleransi ke dalam lingkungan pendidikan tinggi. Untuk itu, Nasir meminta organisasi kerohanian harus didampingi oleh para

dosen. ’’Tidak boleh liar, harus didampingi (dosen, Red),’’ katanya usai pertemuan dengan rektor PTN di kantor Kemenristekdikti kemarin (16/5). Nasir juga menyampaikan arahan khusus kepada rektor menyambut bulan Ramadan. Dia mengatakan selama bulan Ramadan, kegiatan keagamaan di kampus diperkirakan

Dalam rangka pemenuhan kebutuhan pekerja Divisi LRT Jabodebek di wilayah kerja PT Kereta Api Indonesia (Persero). PT Kereta Api Indonesia (Persero) sebagai perusahaan pengelola transportasi perkeretaapian mengundang anda untuk bergabung guna mengembangkan bisnis perusahaan, dengan kriteria umum sebagai berikut: Persyaratan Umum Lamaran: 1. Jenis kelamin Pria 2. Sehat jasmani dan rohani 3. Memiliki ijazah setingkat SLTA dan NEM/UAN rata-rata serendah-rendahnya 6,5 (enam koma lima) 4. Memiliki tinggi badan minimal 165 cm 5. Usia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan setinggi-tingginya 25 (dua puluh lima) tahun per 1 Juni 2018 6. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Persyaratan dan prosedur lamaran selengkapnya cek di https://recruitment.kai.id @KAI_ACCESS

CONTACT CENTER

WWW.KERETA-API.CO.ID

HTTPS://RECRUITMENT.KAI.ID

bakal semakin banyak. Nasir menegaskan dalam menghadapi Ramadan, dia ingin kampus menjadi rujukan untuk kedamaian. Kampus juga tetap jadi rujukan ilmu pengetahuan. ’’Jangan sampai jadi radikalisme dan intoleransi,’’ tuturnya. Untuk itu Nasir meminta kepada para penceramah yang mengisi kegiatan rohani di kampus, supaya memberikan pesan perdamaian. Sehingga bisa memberikan siraman rohani yang memberi ketenangan kepada seluruh warga kampus. Jika di kampus muncul kegiatan kerohanian yang mengarah pada penanaman radikalisme dan intoleransi, baik itu oleh dosen maupun mahasiswa, pimpinan kampus segera melakukan peringatan dan tindakan. Dia menegaskan bagi seorang aparatur sipil negara atau PNS yang terlibat dalam organisasi terlarang atau radikalisme dan intoleransi pilihannya hanya dua. Kembali kepada negara dan menjalankan sumpah PNS atau bertahan dengan radikalisme dan intoleransi tetapi wajib keluar sebagai PNS. Rektor Universitas Indonesia (UI) Muhammad Anis

mengatakan pencegahan radikalisme di kampus dengan membentuk forum kebangsaan. Kemudian juga menggalakkan literasi sehingga bisa memberikan gambaran apa itu semangat toleransi, kebersamaan, dan sejenisnya. Kemudian juga ada mata kuliah pengembangan kepribadian yang disisipi unsur bela negara. Terkait keberadaan organisasi kerohanian, Anis mengatakan di UI tidak hanya organsiasi kerohanian Islam. Tetapi juga ada organisasi kerohanian agama lainnya. Setiap organisai kerohanian itu sering melakukan kegiatan bersama-sama. Anis mengatakan pihak rektorat sudah menaruh kepercayaan kepada organisasi-organisasi kerohanian itu. ’’Kita percaya. Mahasiswa udah dewasa. Nggak perlu diawasi,’’ katanya. Dia menegaskan dalam membangun sistem di perguruan tinggi itu modalnya kepercayaan. Sementara jika nantinya ada yang melanggar, baru dilakukan penindakan. Intinya UI mendukung upaya Kemenristekdikti dalam membendung tumbuhnya radikalisme dan intoleransi di kampus. (jpg/fik)


BERITA UTAMA

6

KAMIS, 17 MEI 2018

Jawa Pos Group

Kominfo Blokir 1.285 Akun Medsos JAKARTA – Sejak kali pertama terjadi bom di Surabaya dan Sidoarjo, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) semakin menggencarkan patroli siber. Hingga kemarin (16/5), tercatat 1.285 akun medsos yang sudah diblokir. Tenaga Ahli Kominfo Bidang Media Sosial Donny B.U. mengungkapkan, proses blokir dilakukan dalam waktu 3 hingga 4 hari. Akun-akun

yang diblokir adalah yang mengandung konten provokatif dan mengarah pada terorisme. “Sebenarnya prose pemblokiran sudah dilakukan jauh-jauh hari. Tapi ketika ada peristiwa seperti ini (aksi teror, Red) lebih diintensifkan,” katanya kemarin (16/5). Selain itu, kata Donny, Kominfo masih terus membuka layanan aduan konten, internet sehat, siber

kreasi dan lainnya. “Isinya dengan melakukan literasi digital, cara menghindari paham radikal,” ucap Donny. Dalam catatan Kominfo, saat ini ada sekitar 143 juta pengguna medsos yang berpotensi terkena virus radikal. Bersamaan dengan itu, propaganda kelompok radikalisme dan terorisme kerap dilakukan di dunia maya atau media sosial (medsos).

Sehari sebelumnya, Menteri Kominfo Rudiantara telah mengumpulkan seluruh pemilik platform media sosial mulai dari Facebook, Twitter, Telegram, hingga Google (Youtube). ”Kami sepakat melakukan pemantauan, jika dirasa itu sudah konfirm (mengandung konten terorisme,Red) langsung dilakukan take-down,” katanya. Aku-akun yang telah di-

take down meliputi media sosial, layanan perpesanan (messenger) hingga file video sharing seperti Youtube. Ada beberapa akun yang meng-ajari membuat bom. Rudi menjelaskan, sudah ada ribuan aku yang di-take down. Namun ada juga yang belum. Penundaan dilakukan demi kepentingan penyelidikan. “Kami kan kerjasama dengan aparat baik Polri

maupun BNPT (Badan Nasional Penanggulangan Terorisme,Red) kami butuh tahu, akun ini jaringannya kemana dll,” katanya. Meski demikian, biasanya proses penundaan tidak lama. 3 hingga 4 hari kemudian pemilik akun telah berhasil ditangkap oleh polisi. “Jadi itu hanya masalah waktu saja,” kata Rudi. Rudi menyebut, di Telegram sudah ada 280 lebih

akun yang di-take down. Semenjak pemblokiran beberapa bulan lalu, Rudi menyebut Telegram sudah sangat kooperatif. Sementara di Fasebook dan Instagram sudah 300 dari 450 akun yang di-take down. Sementara Youtube, mencatatkan sekitar 250 an akun yang konfirm negatif, sekitar 70 persennya sudah selesai diproses (diTake Down atau di-suspend). (jpg/c1/whk)

Asuransi Ditopang Fundamental Ekonomi JAKARTA – Industri asuransi tetap optimistis bisa tumbuh 20–30 persen tahun ini. Indonesia dinilai memiliki fundamental ekonomi yang baik sehingga mampu menjaga inflasi dan mendorong daya beli masyarakat. ’’Kami percaya tahun politik dan aksi terorisme tidak akan berpengaruh jangka panjang, asalkan fundamental ekonomi masih baik. Selama 33 tahun kami berkiprah di Indonesia, tahun politik hanya berdampak sekitar sebulan. Setelah itu, jalan seperti biasa lagi,’’ ujar Presiden Direktur & CEO Manulife Indonesia Jonathan Hekster di kantornya kemarin (16/5). Presdir PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) Legowo Kusumonegoro menyatakan, outlook ekonomi Indonesia pada tahun politik 2018 dan 2019 masih positif. ’’Pemilu 2019 dan Pilkada 2018 memang mewarnai kekhawatiran investor. Tapi, itu sementara saja. Secara umum, investasi masih positif,’’ terangnya. Dia melanjutkan, Indonesia memiliki fundamental ekonomi yang kuat dengan pertumbuhan ekonomi 5,2–5,4 persen tahun ini. ’’Selain itu, di tahun politik, pemerintah pasti fokus menekan

inflasi dan menjaga daya beli masyarakat,’’ katanya. Karena itu, dia yakin industri asuransi tetap mampu menorehkan pertumbuhan yang tinggi di tahun politik. Pada 2017, Manulife Indonesia mencetak laba komprehensif Rp 2,6 triliun atau tumbuh 290 persen jika dibandingkan dengan capaian 2016, yaitu Rp 664 miliar. Meskipun kondisi pasar tahun lalu masih labil, premi bisnis baru mampu naik 19 persen (yoy) menjadi Rp 4,4 triliun jika dibandingkan dengan 2016, yaitu Rp 3,7 triliun. Dana kelola asuransi syariah juga meningkat. Yakni, dari Rp 2,3 triliun pada 2016 menjadi Rp 2,88 triliun pada 2017. ’’Posisi aset kami di tiga besar, DPLK juga top 3, begitu pula manajemen aset yang masuk tiga besar,’’ tutur Legowo. Direktur & Chief Financial Officer Manulife Indonesia Colin Startup menjelaskan, penjualan melalui distribusi bancassurance menyumbang kontribusi 28 persen dari total kinerja perusahaan. ’’Kontribusi itu ditopang kerja sama yang kuat antara Manulife Indonesia dan para bank mitra dalam menyediakan solusi yang tepat bagi nasabah,’’ ucapnya. (jpg/c1/whk)

Atur Angkutan Barang Sosialisasi Mudik Aman Tidak Naik Motor JAKARTA – Kementerian Perhubungan terus menyosialisasikan mudik aman di tahun ini. Pelarangan mudik dengan sepeda motor terus digencarkan. Selain itu, Kemenhub juga mengatur pembatasan operasional mobil barang selama musim mudik. ”Pembatasan operasional mobil barang untuk arus mudik mulai diberlakukan mulai 12 Juni (H-3) pukul 00.00 WIB sampai dengan 14 Juni (H-1) pukul 24.00 WIB,” kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Budi Setiyadi kemarin (16/5). Sementara untuk arus balik diberlakukan sejak 22 Juni (H+7) pukul 00.00 WIB sampai dengan 24 Juni (H+9) pukul 24.00 WIB. Aturan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Perhubungan nomor PM 34/2018. Peraturan itu pemberlakuan pembatasan operasional untuk mobil barang dengan ketentuan jumlah berat yang diizinkan (JBI) lebih dari 14.000 kg. Aturan lainnya adalah mobil barang sumbu tiga atau lebih, dan mobil barang dengan kereta tempelan atau kereta gandeng, serta mobil barang yang digunakan untuk mengangkut bahan galian, tambang, dan bahan bangunan juga akan dibatasi. Rencana pembatasan operasional kendaraan barang ini akan diberlakukan di jalan tol di Jakarta-Merak, JakartaSemarang, Purwakarta Cileunyi, Semarang Salatiga, dan Surabaya-Mojokerto. Di Jalan nasional Pandaan- Malang, Probolinggo- Lumajang, Denpasar- Gilimanuk, dan Jombang- Caruban. ”Pembatasan kendaraan angkutan barang ini tidak berlaku bagi kendaraan pengangkut bahan bakar minyak dan gas, ternak, hantaran pos dan uang, bahan pokok, serta sepeda motor

dalam rangka mudik dan balik gratis,” ucapnya. Dalam PM no 34 tersebut juga diatur mengenai penutupan sementara Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) atau jembatan timbang) di wilayah Jawa dan Bali. Penutupan UPPKB tersebut karena digunakan untuk keperluan tempat peristirahatan para pengguna jalan saat mudik dan balik. Dalam mudik kali ini, Kemenhub juga menghimbau untuk tidak menggunakan sepeda motor. Dari data yang dihimpun melalui Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), kecelakaan di Indonesia per tahun 2016 terdapat 105.374 kejadian kecelakaan dengan korban meninggal dunia lebih dari 25.000 jiwa. 40 persen dari kecelakaan lalu lintas tersebut menimpa orang dengan usia produktif pada usia 16 – 30 tahun. Hal inilah yang turut melatarbelakangi dilakukannya sosialisasi tersebut. ”Kami minta supaya pemudik lebih memperhatikan keselamatan dan kesiapan dalam perjalanan,” kata Direktur Pembinaan Keselamatan, Ahmad Yani. Yani sebelumnya menjelaskan terkait mudik lebaran, Ditjen Hubdat juga telah mempersiapkan sejumlah sarana. Untuk menunjang aspek keselamatan saat mudik, tak hanya menghimbau pemudik untuk tidak menggunakan sepeda motor, Kemenhub juga memfasilitasi pemudik dengan mudik gratis. Di sektor perhubungan darat misalnya, disediakan 1.130 bus mudik gratis yang dapat menampung lebih dari 50.000 pemudik. Selain itu juga menggunakan kapal penyeberangan roll on-roll off (ro-ro). (jpg/c1/whk)

FOTO M. ALI/JAWA POS/JPG

DIGIRING: Petugas KPK dan kepolisian menggiring Bupati Bengkulu Selatan Dirwan Mahmud (kedua dari kiri) saat tiba di gedung KPK, Jakarta, kemarin (16/5). KPK juga ikut mengangkut Heni Dirwan, istri Dirwan Mahmud, ke gedung KPK dari kediamannya.

Resmi Tersangka, KPK Sita Uang Rp85 Juta Bupati Bengkulu Selatan dan Istri JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali membongkar dugaan praktik rasuah yang melibatkan keluarga di Bengkulu. Setelah Ridwan Mukti (gubernur Bengkulu) bersama istrinya, Lily Martiani, kemarin (16/5) giliran Bupati Bengkulu Selatan Dirwan Mahmud dan istri Hendrati serta keponakannya, Nursilawati, sebagai tersangka KPK. Penetapan tersangka itu diawali dari operasi tangkap tangan (OTT) pada Selasa (15/5) di Kecamatan Manna, Bengkulu Selatan. Dirwan dan keluarganya diduga bersama-sama menerima suap dari Juhari, kontraktor yang mengerjakan sejumlah proyek infrastruktur di kabupaten tersebut. Total uang yang diamankan dalam OTT tersebut Rp85 juta. ”KPK melihat bagaimana peran anggota keluarga turut mendukung perbuatan ini,” kata Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan. Pemberian uang suap kepada Dirwan ditengarai berkaitan dengan komitmen fee 15 persen atas lima

proyek infrastruktur penunjukan langsung (PL) senilai Rp 750 juta yang dikerjakan perusahaan Juhari. Basaria menjelaskan, transaksi suap diduga juga pernah terjadi pada Sabtu (12/5). Yakni, Rp 23 juta. Uang itu kemudian diberikan Nursilawati kepada istri Dirwan. Di lingkungan pemkab, keponakan Dirwan

tersebut menjabat kepala seksi (Kasi) di Dinkes Bengkulu Selatan. Dengan demikian, total uang yang didistribusikan Juhari kepada istri Dirwan sampai OTT kemarin Rp 98 juta. Selain uang tunai, KPK menemukan adanya bukti transfer Rp 15 juta dari tangan Nursilawati. Dari Rp 15 juta itu, diduga Rp 13 juta

merupakan pemberian Juhari. ”Kami juga mengamankan barang bukti dokumen terkait RUP (rencana umum pengadaan) dengan skema penunjukan langsung,” ungkap Basaria. Selain menetapkan Dirwan, istri, dan keponakannya, KPK kemarin menetapkan Juhari sebagai tersangka pemberi suap.

Mereka sudah dibawa ke Jakarta untuk ditahan. Dirwan dan keluarga dijerat dengan pasal 12 huruf a atau huruf b atau pasal 11 UU Pemberantasan Tipikor juncto pasal 55 ayat (1) kesatu. Sementara itu, Juhari disangkakan pasal 5 ayat (1) huruf a atau huruf b atau pasal 13 UU Pemberantasan Tipikor. (jpg/c1/whk)

Pelunasan BPIH Hari Pertama Sepi Jamaah Belum Tahu Kewajiban Kontrol Kesehatan JAKARTA – Pelunasan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) reguler tahap kedua resmi dibuka kemarin (16/5). Sampai batas penutupan layanan pelunasan, ternyata pelunasan hari pertama itu sepi. Dari total jamaah berhak lunas sebanyak 13.532 orang, hanya 1.720 yang melakukan pelunasan. Kasubdit Pendaftaran dan Pembatalan Haji Reguler Ditjen Penyelenggaraan Haji

dan Umrah (PHU) Kemenag Noer Alya Fitra mengatakan, jumlah jamaah yang melunasi di hari pertama itu setara dengan 12,71 persen. ’’Mudahmudahan besok (hari ini, Red) bisa lebih banyak (yang melakukan pelunasan),’’ katanya. Pejabat yang akrab disapa Nafit itu menjelaskan, pelunasan BPIH tahap kedua ini dibuka untuk dua kelompok. Yakni kelompok jamaah dan kelompok tim pemandu haji daerah (TPHD). Untuk TPHD dari sisa kuota sebanyak 1.512 kursi, baru ada 189 orang yang melakukan pelunasan ongkos haji. Nafit mengatakan, untuk kelompok jamaah, pelunasan

tertinggi di hari pertama kemarin ada di Jawa Barat dengan jumlah 372 orang. Kemudian disusul di Jawa Timur sebanyak 304 orang. Lalu di Jawa Tengah (161 orang), DKI Jakarta 157 orang. Sementara itu jumlah pelunasan untuk Banten ada 29 orang. Pejabat asal Jember itu menjelaskan, di hari pertama pelunasan BPIH tahap kedua, banyak jamaah berhak lunas yang belum mengetahui regulasinya. Diantaranya adalah syarat pelunasan BPIH yang harus melakukan pemeriksaan kesehatan tahap kedua serta mendapatkan status istitho’ah kesehatan. Dia memperkirakan ada jamaah

yang langsung mendatangi bank untuk pelunasan, namun ditolak oleh sistem karena belum kontrol kesehatan. Untuk itu dia berharap seluruh calon jamaah berhak lunas BPIH tahap kedua untuk cek kesehatan. Dia menjelaskan sejak 12 Mei lalu. Nafit menegaskan selama calon jamaah belum cek kesehatan dan mendapatkan status istitho’ah kesehatan, tidak bisa melakukan pelunasan. ’’Jamaah bbanyak yang belum tahu regulasi itu (kewajiban kontrol kesehatan, Red),’’ jelasnya. Nafit mengatakan pelunasan BPIH tahap kedua ini dibuka sampai 25 Mei nanti.

Apabila nanti setelah ditutup masih ada sisa kuota, bakal langsung diisi oleh calon jamaah kuota cadangan yang sudah melunasi BPIH. Nafit mengatakan Kemenag sudah menetapkan kuota cadangan sebanyak 5 persen dari total kuota haji reguler. Ketika pelunasan BPIH tahap kedua dibuka, jamaah kuota cadangan juga sudah bisa melunasi biaya haji. Nantinya mereka akan mengisi sisa kuota setelah pelunasan tahap kedua ditutup. Jika jumlah jamaah kuota cadangan yang melunasi BPIH lebih banyak dibandingkan sisa kuota, otomatis harus ada yang dikepras. (jpg/c1/whk)


RAGAM

7

KAMIS, 17 MEI 2018

Satpol PP Tuba Gelar Operasi Pekat Tingkatkan Penyerapan Anggaran! BANJARAGUNG – Memasuki bulan suci Ramadan 1439 Hijriah, Pemkab Tulangbawang melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menggelar razia penyakit masyarakat (pekat) di kawasan Unit II, Kecamatan Banjaragung, Selasa malam (15/5) hingga Rabu dini hari (16/5). Razia yang juga dilakukan bersama Diskominfo dan anggota Polres Tuba itu dilaksanakan di lokasi yang rawan praktik prostitusi dan lokasi tempat hiburan seperti karaoke, hotel, dan losmen-losmen yang ada di Unit II. Kasatpol PP Tulangbawang Halik Syahril didampingi Kabid Penegak Perundang-Undangan Ardianto Mahdi mengatakan, operasi pekat ini dilakukan dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadan. ”Operasi ini sengaja digencarkan guna menindaklanjuti perintah Bupati Nomor 300/61/331.1-

FOTO DISKOMINFO TUBA FOR RADAR LAMPUNG

PENDATAAN: Anggota Satpol PP Tuba saat mendata karyawan karaoke di Unit II kemarin (16/5).

V/TB/V/2018 dalam melaksanakan tugas operasi menjelang bulan suci Ramadan agar nantinya tidak terlihat lagi pemandangan seperti ini,” katanya saat ditemui di markas Satpol-PP Tulangbawang, kemarin (16/5). Halik Syahril menerangkan, dari hasil penyisiran, anggotanya berhasil mengamankan tiga orang pasangan dewasa yang bukan

suami-istri di hotel dan empat orang pemandu lagu karaoke. ”Ada juga satu pasang suami-isteri. Mereka bisa menunjukan surat nikah. Tetapi setelah di cek, berbeda dengan alamat KTP mereka,” terangnya. Masing-masing pasangan yang tengah mabuk asmara itu, langsung diangkat dan di BAP ditempat. (nal/c1/whk)

Bank Bukopin Tingkatkan Efisiensi Biaya Operasional Turun 5% BANDARLAMPUNG – Bank Bukopin Tbk. memiliki moto ’’Memahami dan Memberi Solusi”. Bank ini senantiasa berinovasi dan meningkatkan layanan kepada para nasabahnya. Selama empat bulan pertama 2018, Bank Bukopin berhasil menurunkan biaya operasional sebesar 5 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yaitu dari Rp907 miliar menjadi Rp859 miliar. Perseroan telah melakukan sejumlah inisiatif untuk meningkatkan efisiensi di antaranya melalui digitalisasi Core Banking System yang berdampak pada efisiensi proses bisnis produk. ”Dengan penerapan digitalisasi

Core Banking, telah terjadi migrasi transaksi dari outlet (kantor) ke electronic channel lainnya sebesar 30%,” ujar Direktur Keuangan dan Teknologi Informasi Adhi Brahmantya, Selasa (15/5). Selain itu, melalui peluncuran produk digital Wokee, Bank Bukopin juga melakukan simplifikasi proses bisnis dan operasional, di antaranya dengan efisiensi dalam pembukaan tabungan, transaksi tanpa buku dan kartu ATM (cardless), Wokee merupakan produk perbankan tabungan digital Bank Bukopin. Layanan tersebut menyediakan sejumlah fitur berbasis digital, mulai dari pembukaan rekening hingga transaksi perbankan secara online. Langkah efisiensi juga dilakukan

perseroan melalui evaluasi atas sejumlah biaya rutin perusahaan. ”Melalui langkah tersebut, selama empat bulan pertama tahun ini perseroan berhasil menekan biaya rutin. Kami menargetkan penurunan biaya rutin sebesar 10 persen hingga akhir tahun 2018,” jelasnya. Kemudian, pihaknya juga melakukan efisiensi serta perseroan juga telah melakukan diversifikasi pendapatan secara bertahap melalui peningkatan fee based income. Upaya untuk memacu pendapatan non bunga dilakukan melalui peluncuran produk flexy bill, peningkatan volume bank garansi, transaksi public service, wealth management, serta program peningkatan usage kartu kredit. (cw1/rls/c1/whk)

SUKADANA – Sekretaris Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) Syahrudin Putera mengingatkan jajarannya agar meningkatkan kinerja, khususnya dalam penyerapan anggaran. Sebab hingga kini, tingkat penyerapan anggaran baru 10 persen dari Rp1,75 triliun yang dianggarkan melalui APBD 2018. Padahal hingga pertengahan Mei 2018 ditargetkan penyerapan anggaran mencapai 35 sampai 40 persen. ”Kalau tingkat penyerapan anggaran masih sangat rendah, wajar bila masyarakat Lamtim kecewa. Karena, program kegiatan yang menyentuh masyarakat belum juga dapat berjalan sesuai rencana,” kata Syahrudin saat memimpin rapat koordinasi dengan jajaran di aula pemkab setempat, kemarin (16/5). Syahrudin juga mengingatkan aparatur sipil negara (ASN)

FOTO HUMAS PEMKAB LAMTIM FOR RADAR LAMPUNG

PERESMIAN PUSKESMAS: Plt. Bupati Lamtim Zaeful Bokhari meresmikan gedung UPTD Puskesmas Kecamatan Jabung, Selasa (15/5).

merupakan abdi negara yang bertugas melayani masyarakat. Terlebih bagi para pejabat eselon yang diberi amanah untuk menjalankan kegiatan di organisasi perangkat daerah (OPD) masingmasing seharusnya dapat mengarahkan pengelolaan keuangan dengan baik. ”Jabatan adalah amanah bukan

turun begitu saja dari langit,” tegur Syahrudin kepada seluruh jajarannya. Usai memberikan pengarahan dan teguran untuk meningkatkan kinerja, rapat koordinasi ditutup dengan halal bi halal dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadaan 1439 H dengan saling bersalaman bersama. (wid/c1/whk)

Pemkab Safari Ramadan di 20 Kecamatan Berikan Bantuan untuk Masjid dan Anak Yatim KOTAAGUNG – Pada bulan suci Ramadan 1439 Hijriah ini, Pemkab Tanggamus kembali melaksanakan safari Ramadan dengan mengunjungi 20 kecamatan yang ada. Menurut Kasubbag Bina Mental Wignyo Susanto mewakili Kepala Bagian Kesmas dan Keagamaan Pemkab Tanggamus Muhibbun, safari Ramadan tahun ini dibagi menjadi empat tim. Tim 1 dipimpin Pj. Bupati Zainal Abidin, Tim 2 Ketua DPRD Heri Agus Setiawan, Tim 3 Sekkab Andi Wijaya dan Tim 4 dipimpin Komandan Kodim 0424/Tanggamus

Letkol Arh. Anang Hasto Utomo. Adapun dasar pelaksanaan Safari Ramadhan berdasarkan Keputusan Bupati Tanggamus Nomor : B. 233/11/08/2018 tanggal 4 Mei 2018. Dilanjutkan Wignyo, untuk jadwal pertama safari, dilaksanakan Jumat pada 18 Mei dan berakhir 5 Juni 2018, di mana tim 1 mengunjungi Kelumbayan Barat, tim 2 Pematangsawa, tim 3 Kelumbayan, dan Tim 4 ke Ulubelu. ”Tujuan dari kegiatan Safari Ramadan ini untuk mempererat tali silaturahmi antara jajaran Pemkab Tanggamus, Uspida dengan masyarakat. Kegiatan ini juga diikuti seluruh kepala OPD dan sekretaris OPD,” terangnya. Masih kata Wignyo, selain

silahturahmi pada Safari Ramadan tersebut, pemkab juga menyosialisasikan berbagai pembangunan yang akan dilaksanakan. ”Nanti juga tokoh masyarakat diberi waktu untuk sambutan, mungkin ada hal yang disampaikan langsung kepada pejabat berwenang,” ucapnya. Seperti tahun-tahun sebelumnya, lanjut Wignyo, dalam safari, pemkab memberikan bantuan untuk masjid dan anak yatim. ”Untuk bantuan masjid sebesar Rp20 juta, sedangkan anak yatim dialokasikan untuk 20 orang masing-masing mendapatkan Rp250 ribu. Harapan kami bantuan bisa meringankan beban anak yatim,” pungkasnya. (rnn/ehl/c1/whk)

INTERNASIONAL Anwar Ibrahim Keluar Penjara KUALA LUMPUR - Politikus Malaysia Anwar Ibrahim telah dibebaskan dari penjara, Rabu (16/5) siang waktu setempat. Ini membuka jalan bagi kembalinya ia ke panggung politik dan menjadi perdana menteri Malaysia, walau tidak dalam waktu dekat. Presiden Partai Keadilan Rakyat (PKR) Azizah Wan Ismail mengatakan tidak akan terburu-buru menjadikan Anwar Ibrahim sebagai perdana menteri Malaysia. Ia mengatakan, koalisi Pakatan Harapan menginginkan transisi yang mulus di bawah kepemimpinan Perdana Menteri Mahathir Mohamad. “Tidak ada keterburu-buruan untuk membuat pemimpin de facto PKR Datuk Seri Anwar Ibrahim (menjadi) perdana menteri,” kata Azizah, dilaporkan laman The Star Online pada Selasa (15/5). Hari ini, Anwar Ibrahim dibebaskan dari penjara, yang dihukum atas tuduhan sodomi dan korupsi setelah menjadi oposisi saat Mahathir Mohamad berkuasa sebelum ini. Perdana Menteri baru Malaysia Mahathir Mohamad memberikan pengampunan untuk Anwar, yang diberikan pada Rabu (16/5). Mahathir berjanji untuk menjadikan Anwar sebagai perdana menteri menggantikannya, paling tidak

dalam waktu dua tahun ke depan. Anwar Ibrahim tampak berjalan menuju kebebasan dari rumah sakit di ibukota Kuala Lumpur di mana dia telah menjalani perawatan. Para pendukung yang berkemah di rumah sakit mengikutin Anwar ke istana Istana, di mana ia akan bertemu dengan Mahathir. “Hidup Anwar,” teriak para pendukung yang mengendarai sepeda motor. “Dia adalah simbol kebebasan bagi orang Malaysia seperti saya,” kata Ahmad Samsuddin, 59 tahun, kepada BBC. “Akhirnya. Rasanya seperti gelombang perubahan sedang berputar di Malaysia, setelah bertahun-tahun terjadi ketidakadilan. Hari ini adalah hari bersejarah dengan pembebasan Anwar dan akan menjadi lebih baik,” lanjut Samsudin lagi. Kisah tentang hubungan Mahathir dan Anwar cukuplah menarik. Selama 1990-an mereka adalah sekutu politik, masing-masing menjabat sebagai perdana menteri dan wakil perdana menteri. Tetapi Anwar kemudian dipecat pada tahun 1998 setelah bertengkar dengan mentor politiknya, Mahathir Mohamad, dan dipenjarakan setahun kemudian dengan tuduhan penyalahgunaan kekuasaan. (jpg/ c1/wan)

FOTO LAI SENG SIN/REUTERS

AKHIRNYA BEBAS: Politikus Malaysia Anwar Ibrahim dibebaskan dari penjara, Rabu (16/5) siang waktu setempat.

Korut Tak Ingin seperti Libya Pertimbangkan Batal Bertemu Donald Trump SEOUL - Korea Utara (Korut) ngambek. Mereka membatalkan pertemuan tingkat tinggi dengan Korea Selatan (Korsel) yang seharusnya berlangsung Selasa (15/5). Pembatalan dilakukan hanya dua jam sebelum jadwal pertemuan. Pyongyang juga mengancam mundur dari pembicaraan dengan Amerika Serikat (AS) yang rencananya digelar di Singapura pada 12 Juni. Pembatalan itu disebabkan Korsel tetap mengadakan latihan militer gabungan dengan AS. Latihan dengan kode nama Max Thunder tersebut bakal digelar Jumat (18/5). Korut menyatakan bahwa itu merupakan provokasi. Selama ini, Korut selalu berang-

gapan bahwa latihan gabungan Korsel-AS adalah persiapan untuk menginvasi negaranya. Bukan hanya itu, biasanya dalam latihan tersebut AS akan mengeluarkan pesawat pengebom B-52 dan pesawat siluman F-22. Bagi Pyongyang, pesawat pengebom B-52 tersebut seakan mengingatkan luka lama akan perang Korea yang berlangsung pada 1950–1953. Dengan menggunakan pesawat pengebom B-29s, AS menjatuhkan setidaknya 635 ribu ton bom ke Korut. Padahal, selama Perang Pasifik, AS ”hanya” menjatuhkan 503 ribu ton bom. Bisa dibayangkan kerusakan yang dialami Korut. Korsel menyayangkan keputusan Korut. Meski begitu, mereka memilih menghormatinya. Mereka juga tidak akan membatalkan rencana latihan gabungan dengan AS pekan ini. ”Ini berlawanan

dengan semangat dan tujuan deklarasi Panmunjom yang disepakati oleh Kim Jong-un dan Presiden Korsel Moon Jae-in bulan lalu,” tegas Juru Bicara Kementerian Unifikasi Baek Tae-hyun seperti dilansir Reuters. Korut sepertinya tak peduli. Keputusan sudah bulat. Mereka juga mengancam menarik diri dari pertemuan antara Pemimpin Tertinggi Korut Kim Jong-un dan Presiden AS Donald Trump di Singapura bulan depan. Mereka tidak mau berpartisipasi jika Washington bersikukuh secara sepihak meminta Korut menghentikan sepenuhnya program nuklirnya. Pernyataan tersebut dilontarkan Wakil Menteri Luar Negeri Korut Kim Kye-gwan. Dia merupakan salah seorang pejabat yang dihormati di Korut dan pernah melakukan negosiasi dengan AS sebelumnya.

Komentarnya bisa dipastikan sudah mendapat restu dari Jong-un. “Korut memiliki harapan besar. Sayangnya, menjelang pertemuan, AS malah memprovokasi dengan pernyataan yang menggelikan,” tegas Kim Kyegwan. Yang dia maksud adalah pernyataan penasihat keamanan nasional AS John Bolton. Dia menyerukan agar Korut mengikuti jejak Libya dalam pelucutan program nuklirnya. Komentar itu seperti sebuah peringatan bagi Korut. Hanya berselang beberapa tahun setelah Libya menyerahkan senjata nuklirnya, Muammar Kadhafi dibunuh oleh pemberontak yang disokong negara-negara Barat. Pemimpin Libya tersebut mati mengenaskan. Korut pernah menyatakan, seandainya Libya mempertahankan

senjata nuklirnya, Kadhafi pasti masih selamat. “Dunia tahu bahwa negara kami bukanlah Libya atau Iraq yang mengalami nasib buruk,” tegasnya. Terlebih program nuklir Korut sudah maju, bukan dalam tahap awal pengembangan seperti Libya. Itu bukan kali pertama Korut berang dengan komentar Bolton. Saat dia masih bekerja untuk mantan Presiden George W. Bush dulu, Bolton juga kerap mengeluarkan komentar yang membuat Korut panas. “Kami tidak menyembunyikan kebencian kami kepadanya,” imnuh Kim Kye-gwan. Beberapa pengamat politik menilai bahwa langkah yang diambil Korut saat ini merupakan taktik agar negara tersebut memiliki daya tawar dalam pertemuan nanti. Pakar Korea di UC San Diego School of Global Policy Professor

Stephan Haggard punya pendapat berbeda. Menurut dia, ada dua kemungkinan yang membuat Korut berubah sikap. “Yang pertama adalah Kim Jong-un sedang menguji pemerintahan Trump dan mencari tahu apa mereka bisa mendapat pengakuan. Yang kedua adalah mereka berubah pikiran dan hanya ingin mengakhiri saja,” bilangnya. Secara terpisah, pemerintah Tiongkok berharap pembicaraan Korut dan AS tetap berlangsung. Hal senada diharapkan pemerintah AS. Juru Bicara Gedung Putih Sarah Sanders menegaskan bahwa negaranya tetap mempersiapkan pertemuan AS-Korut sesuai jadwal. “Presiden siap jika pertemuan itu jadi digelar,” ujarnya. Jika tidak, AS akan melanjutkan aksinya untuk menekan Korut. (jpg/c1/wan)


KOMUNIKASI BISNIS

8

KAMIS, 17 MEI 2018

Impressions Hadirkan Diode Laser Pertama dan Satusatunya di Lampung BANDARLAMPUNG Fasilitas Impressions Body Care Center Lampung semakin lengkap. Pusat perawatan dan kecantikan yang berada di Jl. Pangeran Diponegoro No. 36 B, Bandarlampung, ini menghadirkan mesin terbaru Diode Laser. Ini merupakan teknik menghilangkan bulu pada tubuh dengan bantuan sinar laser. Atau energi cahaya laser yang dipaparkan ke kulit menjadi cahaya panas, namun di kulit kemudian terasa dingin. Konsultan kecantikan Impressions Body Care Centre Tita Agustina menyebutkan, pada peluncuran mesin baru yang hadir pada akhir April 2018, pihaknya memberikan diskon hingga 30 persen. Ditambah lagi 10 persen yang berlaku hingga 31 Mei 2018. “Mesin ini pertama dan satu-satunya di Lampung dan hanya ada di Impressions. Sebelumnya mesin ini sudah hadir di beberapa kota cabang Impressions. Antara lain Jakarta, Semarang, Makasar, Banjarmasin, Yogyakarta, Surabaya, dan seluruh cabang impressions yang ada di Indonesia,” jelasnya. Dilanjutkan, Diode Laser memiliki kristal pendingin yang digunakan secara bergantian setelah laser menyala hingga 2 sampai 3 menit. “Adapun fungsinya memi-

nimalisir rasa terbakar dan memberikan rasa nyaman saat perawatan,” katanya. Diterangkannya, kegunaan dari Diode Laser yakni untuk menghentikan pertumbuhan bulu di area yang tidak diinginkan. Seperti bulu rambut ketiak, bulu kaki, bulu pipi, bulu kumis, bahkan dapat juga digunakan di area miss V. Dengan perawatan ini, kata dia, dapat menghentikan bulu sampai dua hingga tiga minggu setelah perawatan. Selain itu, pihaknya bukan hanya melayani wanita saja, namun juga laki-laki. Tidak hanya itu, di Impressions juga tersedia perawatan wajah Duolift Sequential yang tersedia dengan semua protocol yang meliputi seluruh wajah leher dan perawatan kulit. Juga ada program perawatan lain yang tak kalah menarik. Seperti program penurunan berat badan, penghilangan selulit dan stretchmark, pengencangan payudara dan aroma spa. “Semua treatment ini pastinya dikerjakan oleh terapis berpengalaman dan dengan teknologi yang canggih,” imbuhnya. Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi Konsultan Terapis di 08129948129. Atau bisa datang langsung ke studio Impressions Lampung yang buka pada Senin hingga Jumat pukul 09.00 – 18.00 WIB. Dan Sabtu buka mulai pukul 09.00 hingga 16.00 WIB.(cw1/c1/wan)

FOTO DEVI LAELA RIZKI/RADAR LAMPUNG

ALAT BARU: Impressions Body Care Center Lampung menghadirkan mesin terbaru Diode Laser.

Sambut Ramadan, PTPN 7 Santuni 30 Anak Yatim

FOTO AHM FOR RADAR LAMPUNG

EKSPOR: Karyawan AHM sedang melakukan perakitan sepeda motor Honda BeAT eSP di pabrik perakitan AHM, Cikarang, Jawa Barat.

BeAT Rajai Ekspor Motor BANDARLAMPUNG Honda BeAT eSP tercatat sebagai sepeda motor produksi Indonesia yang paling diminati di pasar ekspor pada April 2018. Skutik produksi PT Astra Honda Motor (AHM) ini pada bulan lalu membukukan angka ekspor sebanyak 10.167 unit dan sekaligus memberikan kontribusi tertinggi sebanyak 31% terhadap ekspor motor skutik nasional. Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) pada bulan lalu, jumlah ekspor sepeda motor nasional dalam kondisi utuh (CBU/Completely Built Up) dari Indonesia tercatat sebanyak 44.271 unit. Ekspor jenis motor skutik produksi Indonesia bulan lalu tercatat 33.029 unit dan BeAT mendominasi di segmen ini. AHM juga mengekspor jenis skutik lain yaitu Honda Vario series sebanyak 5.045 unit dan 5 unit Honda Scoopy sehingga total ekspor skutik Honda pada bulan lalu tercatat 15.217 unit. Honda BeAT eSP juga tercatat sebagai produk skutik Honda terlaris dengan kontribusi 67% terhadap total ekspor skutik Honda pada bulan April 2018. Sementara itu, total ekspor sepeda motor Honda sebanyak 16.354 unit atau berkontribusi

37% terhadap ekspor sepeda motor nasional. Selain jenis skutik, AHM juga mengekspor tipe motor lain ke mancanegara. Pada segmen motor bebek, total ekspor motor Honda tercatat 663 unit yang berasal dari Honda Sonic 150R 528 unit, Honda Revo 80 unit, Honda Blade 40 unit, dan Honda Supra Series 15 unit. Selanjutnya pada segmen motor sport, AHM mencatatkan distribusi ekspor sebanyak 474 unit. Ekspor motor sport Honda tertinggi berasal dari Honda CRF150L yaitu 280 unit, Honda CBR150R 144 unit, Honda CB150 Verza 30 unit dan Honda CB150R Streetfire 20 unit. General Manager Overseas Business Division AHM Kurniawati Slamet mengatakan, perusahaan akan selalu berupaya meningkatkan jumlah ekspor sepeda motor dengan menghasilkan produk dengan kualitas baik berstandar international yang mampu memenuhi kebutuhan konsumen Honda secara global. “BeAT memang tidak hanya primadona di market domestik tapi juga di pasar ekspor. Kami optimis pencapaian ekspor sepeda motor Honda akan meningkat pada tahun ini,” ujar Kurniawati. (rls/c1/wan)

BANDARLAMPUNG Kehadiran bulan suci Ramadan 1439 Hijriah/2018 Masehi disambut sukacita insan PTPN 7. Hampir seluruh karyawan kantor direksi, Selasa (15/5), hadir pada Majelis Songsong Ramadan yang digelar PHBI di ruang rapat utama. Selain karyawan, ada 30 anak yatim dari Panti Asuhan Umi May, Bandarlampung, yang diundang untuk menerima santunan dari PTPN 7. Direktur Utama PTPN 7 Muhammad Hanugroho menyampaikan selamat menyambut ramadhan dan saling memaafkan kepada seluruh karyawan. Ia mengatakan, agenda ini penting sebagai majelis pembuka hati untuk membangun kesadaran tentang makna hidup di hadapan Tuhan. “Ini adalah majelis untuk saling mengingatkan dan introspeksi diri. Tidak ada kesempurnaan seorang manusia, terlebih dalam interaksi pada suatu team work seperti di perusahaan yang kita cintai

ini. Untuk itu, saya mengajak kita semua insan PTPN 7 untuk melihat hati kita masing-masing dan kemudian memperbaiki diri,” kata dia. Hadir pada acara yang diakhiri dengan bersalaman dan saling memaafkan itu Direktur Operasional Husairi, Direktur Komersil Achmad Sudarto, dan para Kepala Bagian PTPN 7. Sedangkan sesi ceramah diisi oleh Ustaz Bito Purnomo, Lc., M.A. Hanugroho menambahkan, ramadan dengan segala ibadah dan maknanya, sebaiknya menjadi latihan menjadi pribadi yang lebih baik. Ia menyebut, ketika perusahaan yang menjadi ladang rezeki kita sedang kurang sehat, maka kita sebagai bagian dari sistem ini harus menjadi bagian dari solusi. “Ada hadist yang menyebut bahwa sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain. Nah, dalam hal perusahaan kita sedang kurang baik seperti ini, sebaikbaik karyawan adalah yang menjadi bagian dari solusi

FOTO HUMAS PTPN7 FOR RADAR LAMPUNG

PEDULI: Direktur Utama PTPN 7 Muhammad Hanugroho saat menyantuni anak yatim.

atas masalah yang ada. Ini sesuai dengan tema acara kita hari ini, yakni Berkah Ramadhan untuk Kebangkitan PTPN 7,” urainya. Panitia sengaja mengun-

dang dai untuk mengingatkan makna ramadan. Dalam tausiyahnya Ustaz Bito Purnomo, Lc. MA menerangkan tentang persiapan seorang muslim dalam menyongsong

ramadan. Yakni, pertama per siapkan hati, kedua membekali diri dengan ilmu, dan yang terakhir berencana melakukan kebaikan selama Ramadan. (rls/c1/wan)

Baznas dan Go-Pay Kenalkan Sedekah Nontunai JAKARTA - Go-Pay, layanan pembayaran yang tergabung dalam ekosistem Go-Jek, digandeng Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk program sedekah nontunai. Teknologi yang digunakan adalah QR code. Managing Director GoPay Budi Gandasoebrata menuturkan, pihaknya ingin mendorong makin luasnya gerakan nontunai, termasuk dalam berdonasi. ’’Kami melihat bulan suci Ramadan sebagai momen yang pas dan baik untuk memperkenalkan donasi nontunai melalui kode QR,” ujar Budi di Jakarta kemarin

(16/5). Budi menjelaskan, pengguna Go-Pay bisa bersedekah dengan menggunakan menu scan QR di aplikasi Go-Jek. Sementara itu, 36 titik QR code telah disebar Baznas di area Jabodetabek. Titik tersebut tersebar di berbagai tempat umum seperti stasiun kereta, mal, perkantoran, dan fasilitas publik lainnya. “Kami bekerja sama dengan Baznas sebagai lembaga resmi negara yang menyalurkan sedekah dan zakat. Baznas memiliki berbagai program untuk pemberdayaan masyarakat

dan distribusi serta transparansinya tidak perlu diragukan,” tutur Budi. Meski begitu, Budi menyatakan bahwa Go-Pay sangat terbuka untuk bekerja sama dengan lembaga lain terkait aktivitas donasi. Kerja sama dengan Baznas tidak akan dibatasi hanya pada Ramadan, tetapi diharapkan dapat berlanjut hingga setelahnya. Deputi Baznas Arifin Purwakananta mengungkapkan, pihaknya tengah gencar mencari cara baru demi mempermudah masyarakat berdonasi, termasuk memperkenalkan

metode infak cashless yang bekerja sama dengan GoPay. “Kami melihat, metode ini tidak hanya memudahkan masyarakat. Sedekah juga bakal tercatat dalam sistem kami sehingga lebih transparan. Ini termasuk upaya kami dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” jelas dia. Arifin menyebutkan, pihaknya menargetkan dapat mengumpulkan dana sedekah sekitar Rp 2 miliar selama Ramadan dari pengguna Go-Pay. Baznas memaparkan bahwa donasi yang masuk di Baznas

meningkat sekitar 40 persen setiap tahun. “Dana yang terkumpul dari donasi melalui Go-Pay akan dimanfaatkan untuk program-program pendistribusian dan pendayagunaan Baznas,” terangnya. Arifin menambahkan, tidak ada batasan bagi pengguna Go-Pay dalam berdonasi. Jika program itu berhasil, Baznas bakal melebarkan QR code Baznas ke berbagai daerah di seluruh Indonesia. Bukan hanya itu, Baznas akan membuka bentuk kerja sama yang lain dengan GoPay.(jpg/c1/wan)

RADAR LAMPUNG General Manager: Purna Wirawan Deputy GM Madya: Liris Vawina Manager Iklan: Desti Mulyati Redaktur Eksekutif: Kesumayuda Staf Iklan: Nike Armila, M. Shahib, Decky Hardodes Iklan Perwakilan Jakarta: Falma, Imam Taufan Nugroho (kepala perwakilan) AE: Iis Rahmawati, Wahyu Setiawan, Bernes Prayoga Manager Event Organizer (EO) :Liris Vawina Staf Event Organizer: Erwin Sajjah, Maria Ulfa

Manager Pemasaran/Red.Eksekutif: Abdul Karim Staf Pemasaran: Supriyadi, Yuyun Waningsih, Kisnanto, Hari Andreas Ajahar (pengembangan) Manager Keuangan: Purnawirawan Kasir: Anna Susanti Kordinator penagihan koran: Marlinda Kordinator penagihan iklan: Leny Hartanti Penagihan: Deni Setiawan, M. Tawar Rambe Deputy GM Senior: Abdurrahman Manager Personalia dan Umum: Faradiba Staf Manager Personalia dan Umum: Sodikin Dewan Pengawas: Ardiansyah (Koordinator) Anggota Dewan Pengawas: Ismail Komar

Tim Ombudsman: Heri Andrian, Hi. Kresno Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Wakil Komisaris Utama: Suparno Wonokromo Komisaris: Lukman Setiawan Direktur Utama: Dwi Nurmawan Direktur: Ardiansyah Direktur Operasional: Taswin Hasbullah Percetakan: PT Lampung Intermedia Alamat Percetakan: Jalan Sultan Agung No. 17 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789751

Deputy GM Muda/Pemimpin Redaksi: Wirahadikusumah Redaktur Pelaksana: Eko Nugroho (Kakorlip), Taufik Wijaya (Korlip Daerah), Widisandika (Korlip Kota) Redaktur: Alam Islam (Koordinator Foto), Irwansa, M. Agus Purnomo (Non aktif), Nurlaila Yanti, Dina Puspasari Asisten Redaktur: Senen (nonaktif), Kesumayuda, Ari Suryanto Wartawan: Agung Budiarto, Anggi Rhaisa, Elga Puranti, M. Tegar Mujahid, Rizky Panchanov, Rimadani Eka Mareta, Prima Imansyah Permana (Bandarlampung) Fahrurozi (Pesawaran) Yuda Pranata (Lamsel) Syaiful Mahrum (Lamteng) Ruri Setiauntari (Metro) Fahrozi Irsan Tony (Lampura)

Ardian Mukti (Mesuji) Zainal Arifin (Tuba) Joko Suseno (Lambar) Tri Sutrisno (Pesbar) CEO Daerah: Edy Herliansyah (Tanggamus) Agus Suwignyo (Pringsewu) Yusuf A. S. (Tulangbawang Barat) Hermansyah (Waykanan) Dwi Prihantono (Lamtim) Copy Editor: Rudy Saputra Redpel Perwajahan: Riswadi Pracetak: Ripto D, Nopriyadi, Farabi

Lincoln, Asep Supriyadi (non aktif), Heru Kristianto, Edwin Jaya (Design Perwajahan) Penanggung Jawab Media: Ardiansyah Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750 782306 - 787987 Faks. (0721) 789752, 773930 BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Email: redaksi@radarlampung.co.id

ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN


9

KAMIS, 17 MEI 2018

Jaga Tradisi Pemilik Trofi TIDAK ada cerita Brendan Rodgers (Liverpool) pada 2014 dan Eddie Howe (Bournemouth/2015) dalam penghargaan pelatih terbaik Inggris 2018. Kejutan Rodgers dan Howe sebagai pelatih peraih award bukan dari klub juara liga gagal diteruskan Juergen Klopp (Liverpool) maupun Sean Dyche (Burnley). Klopp dan Dyche harus merelakan award pilihan League Managers Association (LMA) atau pelatih sepak bola profesional Inggris itu jatuh kepada Pep Guardiola. Pep yang meraih titel Premier League pertamanya bersama Manchester City melanjutkan sukses Claudio Ranieri (Leicester City) pada 2016 dan Antonio Conte (Chelsea) tahun lalu. Pep favorit memenangi award edisi ke-19 itu setelah empat kali terpilih sebagai pelatih bulanan Premier League 2017–2018. Yakni edisi September, Oktober, November, dan Desember. Tapi, sukses Dyche meloloskan Burnley ke Liga Europa musim depan dan final Liga Champions yang digapai Liverpool bersama Klopp memunculkan asa bakal terjadinya kejutan. ”Saya datang ke sini bukan dengan tujuan itu (memenangi penghargaan, Red). Saya hanya ingin menikmati tugas saya sebagai pelatih, yakni bersenang-senang,” kata Pep. (jpg/c1/ewi)

FOTO EDDIE KEOGH/REUTERS

MASUK BURSA PELATIH: Sam Allardyce dan David Moyes bersalaman usai laga West Ham United melawan Everton 13 Mei lalu.

KURSI PANAS PELATIH PREMIER LEAGUE

Berkutat dengan Kesalahan FOTO REUTERS

Hanya tiga hari setelah Premier League 2017–2018 berakhir pada Minggu lalu (13/5), tiga klub membuka lowongan pelatih baru. Setelah Arsene Wenger (Arsenal), Sam Allardyce (Everton) dan David Moyes (West Ham) menyusul kemarin WIB (16/5).

Pep Guardiola

ENAM pelatih dalam 24 bulan. Atau, rata-rata hanya empat bulan. Begitulah durasi para pelatih Everton selama dua musim terakhir. Dari Roberto Martinez, David Unsworth, Ronald Koeman, Unsworth lagi, hingga Sam Allardyce. Semuanya dipaksa

angkat kaki seiring kegagalan memenuhi ekspektasi pemegang saham terbesar Everton Farhad Moshiri. Pengusaha Inggris keturunan Iran itu wajar geram. Investasi lebih dari GBP300 juta atau Rp5,68 triliun dalam dua musim terakhir belum

mampu membuat The Toffees bersaing di zona Liga Champions. Bahkan, Phil Jagielka dkk. gagal lolos ke Liga Europa musim depan seiring dengan finis di peringkat kedelapan Premier League musim ini. Moshiri diklaim bakal memilih Mauro Silva (eks Watford) atau Paulo Fonseca (Shakhtar Donetsk) untuk menggantikan Big Sam. Silva dan Fonseca juga masuk radar West Ham sebagai pengganti David Moyes yang memilih tidak memperpanjang kontraknya. Bahkan, ada rumor Big

Sam dan Moyes bertukar posisi. Itu berarti Moyes kembali ke Everton, klub yang pernah dipolesnya selama 11 tahun (2002–2013). Begitu pula Big Sam yang pernah menangani The Hammers pada periode 2011– 2015. ’’Mereka (Moyes-Allardyce) bertukar jabatan? Yang benar saja. Itu seperti berkutat dengan kesalahan,’’ kritik Jamie Carragher,punditSky Sports. ’’Allardyce bukan orang yang tepat untuk ambisi Everton. Sama seperti Roy Hodgson dan Liverpool (Hodgson kini menangani Crystal Palace,

Red),’’ imbuh mantan bek andalan Liverpool tersebut. Carragher menilai, dibutuhkan pelatih yang ambisius untuk klub ambisius. Carra lalu mencontohkan Antonio Conte di musim pertamanya bersama Chelsea yang berbuah gelar Premier League. Tapi, pada musim keduanya, Conte sudah kehilangan ambisi sehingga The Blues gagal finis di zona Liga Champions. Keputusan bos Chelsea Roman Abramovich membidik pelatih Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino maupun

Maurizio Sarri (Napoli) pun dipertanyakan Carra. Meski sama-sama memendam ambisi juara, Poche dan Sarri termasuk pelatih yang ’’vokal’’ terhadap petinggi klub. Awal pekan ini (14/5), misalnya, Poche menyindir Chairman Spurs Daniel Levy karena terlalu pelit belanja pemain. Padahal, komplain terhadap kebijakan transfer klub adalah pemicu retaknya relasi Conte dan Abramovich. ’’Sarri juga punya banyak catatan masalah dalam interaksinya dengan presiden Napoli (Aurelio De Laurentiis, Red),’’ tulis Daily Star. (jpg/c1/ewi)

Digilas Pasukan Belia BOSTON – Jujur saja, dalam kondisi terbaiknya, tidak ada satu pun tim yang mampu melambatkan LeBron James. Dalam pertandinganpertandingan terbesar, superstar 33 tahun itu tak terhitung berapa kali bermain fantastis. Namun, performa seorang LeBron ternyata tidak cukup untuk menghentikan kolektivitas, kekompakan, energi besar, dan benteng pertahanan tangguh yang dibangun pasukan muda Boston Celtics. Kemarin, pada game kedua final wilayah timur di TD Garden, Boston, LeBron menggila dengan mencetak triple-double 42 poin, 12 assist, dan 10 rebound. Namun yang bikin geleng-geleng kepala, Cavaliers tetap saja kalah 94-107 di tangan Celtics. Kemenangan tersebut membuat Celtics di atas awan karena

memimpin 2-0 dalam format best of seven. King James, begitu LeBron menjuluki dirinya sendiri, sudah lima kali mencetak minimal 40 poin pada playoff tahun ini. Sayang, performa dahsyatnya itu tak disokong performa rekan setim. Cavaliers tampil berantakan dengan banjir turnover mencapai 15 kali. Barisan backcourt juara NBA 2016 yang diisi J.R. Smith dan George Hill sangat tumpul dengan hanya mengemas tiga poin. Catatan itu bagai bumi dan langit jika dibandingkan dengan Celtics. Barisan backcourt starter mereka yang terdiri atas Terry Rozier dan Jaylen Brown menyumbang 41 angka! Celtics juga sangat minim membuat kesalahan dengan hanya melakukan lima turnover.

’’Kami hanya ingin berjuang sekuat tenaga,’’ ucap Rozier kepada ESPN. ’’Pada momen seperti ini, kami sudah tidak peduli meski hanya menang setengah poin. Yang terpenting kami mampu mencuri kemenangan,’’ tambahnya. Skuad Celtics begitu solid dengan lima starter seluruhnya membuat angka dobel. Brown dan Rozier menjadi dua donatur utama dengan 23 dan 18 angka. Al Horford, Marcus Morris, dan Jayson Tatum masing-masing mendulang 15, 12, dan 11 poin. Yang juga mengesankan, Brown dan Tatum baru berumur 21 tahun dan 20 tahun. ’’Kami saat ini lebih percaya kepada satu sama lain. Kami selalu menemukan jalan untuk membuat poin,’’ kata Horford, pemain All-Star lima kali asal Republik Dominika. (jpg/c1/ewi)

Ayo Buruan Daftar Jadi Peserta Liga Mahasiswa U-21! BANDARLAMPUNG – Forum Pembina Sekolah Sepak Bola Indonesia (FOPSSI) Lampung akan menggelar Liga Mahasiswa U-21 Piala Menpora (Menteri Pemuda dan Olahraga) tahun 2018 zona Lampung, 8 - 15 Juli. ’’Liga Mahasiswa U-21 ini memperebutkan Piala Menpora,” jelas Koordinator Wilayah (Korwil) FOPSSI Lampung Sapran Oktari kemarin (16/5). Okky –sapaan akrab Sapran Oktari– mengingatkan bahwa pendaftaran

sudah dibuka kemarin. ’’Ayo buruan daftarkan tim sepak bola perguruan tinggi kalian. Sebab, pendaftaran sudah dibuka hari ini (kemarin, Red). Pendaftaran ditutup 24 Juni,” ujarnya. Tempat pendaftaran di Sekretariat FOPSSI Lampung atau di Universitas Lampung dengan biaya pendaftaran Rp2.500.000 per tim. ”Biaya pendaftaran bisa via transfer Bank BCA atas nama Wiwik Juwita Sari selaku bendahara dengan

nomor rekening 0231254225. Setelah itu kirim bukti transfer ke saya melalui WA di nomor 085379148076 atau Aprillia Suhestry juga melalui WA atau bisa telepon di nomor 081369147690,” jelas Okky. Tim yang keluar sebagai juara berhak mewakili Lampung di regional Sumatera. ”Juara regional lolos ke Liga Mahasiswa U-21 tingkat nasional yang akan berlangsung di Bandung pada 1216 September,” terang Okky. (gie/c1/ewi)

FOTO HUMAS KONI LAMPUNG FOR RADAR LAMPUNG

RESMI JABAT KETUM: Wakil Ketua I KONI Lampung Hannibal melantik Frans Nurseto sebagai ketua umum (Ketum) KONI Lamsel periode 2018-2022, Selasa lalu (15/5).

Lamsel Bakal Memiliki Kolam Renang Bertaraf Internasional LAMPUNG SELATAN – Frans Nurseto baru saja dilantik sebagai ketua umum KONI Lampung Selatan (Lamsel) periode 2018-2022. Tepatnya Selasa lalu (15/5). Pelantikan dilakukan Wakil Ketua I KONI Lampung Hannibal di aula Sebuku Lamban Rakyat Lamsel. Di awal masa jabatannya, Frans mengungkapkan, pihaknya akan mendirikan KONI di tingkat kecamatan mulai Juli nanti. Fasilitas olahraga juga jadi perhatian. ”Beberapa fasilitas olahraga

akan dibangun. Salah satunya kolam renang bertaraf internasional. Kami sudah mendapat lampu hijau dari Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga) akan mendapat bantuan untuk pembangunan kolam renang di Kalianda itu. Rencananya pembangunan dimulai awal tahun depan,” ungkap Babe –sapaan akrab Frans Nurseto. Selain itu, sambung Babe, Bupati Lamsel akan memberikan bonus kepada atlet berprestasi berupa pengangkatan jadi honorer. ”Nah bagi

atlet pelajar yang berpretasi akan memperoleh beasiswa,” terangnya. Masih kata Babe, pihaknya akan menggulirkan ”Lampung Selatan Emas.” Program ini diharapkan bisa mendongkrak prestasi atlet Lampung Selatan di berbagai ajang. Termasuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Lampung tahun 2021. ”Target kami adalah juara umum Porprov tahun 2021 mendatang. Untuk mewujudkan target itu, salah satu upaya yang kami lakukan adalah menyiapkan program

bernama Lampung Selatan Emas,” tuturnya. Hannibal menyebut target itu realistis. Mengingat Lamsel adalah salah satu gudang atlet berprestasi di Lampung. ”Kita sama-sama tahu bahwa Lampung Selatan adalah juara Porprov tahun 2014. Ini membuktikan bahwa Lampung Selatan memiliki atlet-atlet potensial. Jika mereka terus dibina secara baik dan berkesinambungan tak menutup kemungkinan prestasi mereka menembus level nasional,” ujarnya. (ewi/c1/ewi)


SOCIETY

10

RABU, 16 MEI 2018

FOTO-FOTO RADAR LAMSEL/RNN

Johan Ali Setiawan dan Cecep Ruhiyat dari PT SBB menyerahkan bantuan kursi roda kepada Pemkab Lamsel yang diwakili Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah I Ketut Sukerta, S.E. dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Thamrin, S.Sos.

Peduli Difabel, PT SBB Serahkan 200 Kursi Roda KALIANDA – Ini bentuk kepedulian PT Sumber Batu Berkah (SBB) terhadap kaum difabel. Perusahaan tambang batu yang beralamat di Kecamatan Katibung, Lampung Selatan (Lamsel), tersebut menyerahkan bantuan sebanyak 200 unit kursi roda kepada pemkab setempat Selasa (15/5). Bantuan diterima Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah I Ketut Sukerta, S.E. dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Thamrin, S.Sos.

Sementara PT SBB diwakili Johan Ali Setiawan dan Cecep Ruhiyat. ’’Penyerahan bantuan kursi roda ini merupakan bentuk kepedulian PT SBB terhadap kaum difabel. Kami berharap dengan bantuan ini, mereka tetap memiliki motivasi hidup dan terbantu dalam beraktivitas meski memiliki keterbatasan fisik atau mental,” ujar Johan Ali kepada Radar Lamsel (grup Radar Lampung) usai penyerahan bantuan kursi

roda di kantor DLH itu. Dia melanjutkan, ratusan unit kursi roda ini akan didistribusikan oleh Pemkab ke warga yang membutuhkan. Sesuai permohohan yang disampaikan warga ke Pemkab. ”Mengenai pendistribusiannya kami serahkan ke Pemkab. Sebab Pemkab yang mengetahui secara pasti data jumlah difabel di Lamsel,” terangnya. Sementara itu I Ketut Sukerta mewakili Pemkab menyam-

paikan terima kasih kepada PT. SBB. ”Saya mewakili Pemkab mengucapkan terima kasih kepada PT SBB atas bantuan ini. Memang saat ini Pemkab dalam hal ini Bapak Bupati (Zainudin Hasan, Red) sedang gencar memberikan bantuan kursi roda kepada kaum difabel. Kami do’akan semoga PT. SBB semakin maju dan sukses. Kami berharap apa yang dilakukan PT. SBB ini diikuti perusahaan lain,” pungkasnya. (adv)

Gelar Orientasi Pembinaan Keluarga Sukhinah Lampung

FOTO-FOTO ANGGI RHAISA/RADAR LAMPUNG

Kepala Kanwil Kemenag Lampung Drs. Hi. Suhaili, M.Ag. membuka Orientasi Pembinaan Keluarga Sukhinah Lampung.

BANDARLAMPUNG - Dalam rangka mewujudkan keluarga bahagia dan sejahtera, Bimas Hindu Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Lampung bersama Parisada Hindu Dharma Lampung menggelar Orientasi Pembinaan Keluarga Sukhinah Lampung, 16-18 Mei. Kegiatan yang berlangsung di ballroom Emersia Hotel ini dibuka Kepala Kanwil Kemenag Lampung Drs. Hi. Suhaili, M.Ag. kemarin. Dalam sambutannya, Suhaili mengatakan, visi keluarga sukhinah seperti sakinah dalam Islam. Yakni mewujudkan keluarga bahagia dan sejahtera. ’’Keluarga adalah kehidupan terkecil. Kalau anak-anak kita bahagia dan melihat orang tua bahagia, berarti dia akan mampu memberikan kebahagiaan untuk orang lain,” ucapnya. Hal senada disampaikan Pembina Bimas (Pembimas) Hindu Kanwil Kemenag Lampung I Nyoman Sudiarsa, S.Ag., M.Si.

Pembimas Hindu Kanwil Kemenag Lampung I Nyoman Sudiarsa, S.Ag., M.Si. menjadi narasumber.

Suasana Orientasi Pembinaan Keluarga Sukhinah Lampung yang berlangsung di ballroom Emersia Hotel.

Sementara ketua pelaksana Dra.Ni Wayan Sarti,M.Si menyampaikan kegiatan ini diikuti 100 peserta dari 15 perwakilan Parisada Hindu Dharma kabupaten/kota se- Lampung. Sebagai narasumber adalah Direktur Urusan Agama Hindu Kementerian Agama Drs.I Wayan Budha,M.Pd.; I Nyoman Sudiarsa;

Perwakilan Dinas Kesehatan Lampung, serta perwakilan Parisada Hindu Dharma Pusat dan Provinsi Lampung. ”Melalui orientasi pembinaan keluarga sukhinah kita wujudkan masyarakat Hindu yang taat beragama, cerdas, rukun, serta sejahtera lahir dan batin,” jelas Sarti. (adv)


11

KAMIS, 17 MEI 2018

Pahala.. lainnya dari segala yang diharamkan oleh Allah Ta’ala. Namun bukan berarti ketika tidak sedang berpuasa boleh melakukan hal-hal yang diharamkan tersebut. Maksudnya bahwa perbuatan maksiat itu lebih berat

Marhaban.. Pada hari pertama Tarawih di Masjid Al-Azhar, ceramah diisi oleh Hi. Busnan dengan mengambil tema hal-hal yang dapat membatalkan puasa. Menurutnya, puasa tidak akan diterima apabila memutusakan tali silaturahmi. Ia mencontohkan apabila sejak Ramadan 1438 H lalu sampai sekarang terjadi pemutusan silaturahmi, maka puasanya kemungkinan tidak diterima. ’’Jadi misalnya antara ibu dan anak, ponakan dengan paman, ayah dan anak, dan lainnya terputus silaturahmi, jika itu tidak diperbaiki sampai Ramadan sekarang, maka kemungkinan ibadah puasanya tidak diterima,” terangnya. Selanjutnya, durhaka kepada orang tua. Dalam hal

Segarnya..

Sambungan dari Hal. 12

Sambungan dari Hal. 12

ancamannya bila dilakukan pada bulan yang mulia ini, dan ketika menjalankan ibadah puasa. Bisa jadi seseorang yang berpuasa itu tidak mendapatkan faedah apa-apa dari puasanya kecuali hanya merasakan haus dan lapar. (kyd/c1/kyd)

BAHAN UTAMA: Es secukupnya Susu Marjan BAHAN PELENGKAP : Buah kaleng leci dan kelengkeng Nata de coco Melon Semangka Cincau

Sambungan dari Hal. 12 ini, kata Hi. Busnan, orang tua mampu mengurus 11 anaknya sampai menjadi orang sukses. Namun sebaliknya, 11 anak ini belum tentu mau merawat bahkan membahagiakan hingga kedua orang tuanya tersebut meninggal dunia. Ironisnya lagi, sambungnya, kebanyakan yang dipikirkan anak sekarang hanyalah tentang warisan yang orang tuanya sendiri belum meninggal, tetapi sudah sibuk atau diributkan. ’’Kemudian percuma puasa jika kita tidak menjaga pandangan, ucapan, dan lainnya yang dilarang agama. Jadi jangan ngomongin orang yang jelas sudah dilarang. Lebih baik waktu yang kita miliki dimanfaatkan untuk beribadah” ujarnya. (pip/c1/kyd)

TABURAN: Keju

FOTO IWAPI FOR RADAR LAMPUNG

FOTO BERSAMA: Ketua Iwapi Kota Bandarlampung Hj. Enita Agustri bersama Komandan Kodim 0410-KBL Letkol Arm. Didik Harmono melakukan persiapan acara Ramadan Fair Al-Furqon.

Besok, Ramadan Fair Al-Furqon Dibuka BANDARLAMPUNG Ikatan Wanita Pengusaha (Iwapi) Kota Bandarlampung bekerja sama dengan Kodim 0410-KBL akan menyelenggarakan Ramadan Fair bertajuk Gerakan Makmurkan Masjid. Kegiatan yang berlangsung pada 18 Mei hingga 12 Juni 2018 mendatang tersebut terpusat di Masjid AlFurqon, Telukbetung Utara.

’’Biasanya di bulan Ramadan untuk menghabiskan waktu atau ngabuburit masyarakat sering ke mal, lapangan, atau tempat-tempat hiburan. Nah sekarang kita mau mencoba kebiasaan untuk lebih banyak menghabiskan waktu saat puasa di masjid,” kata Hj. Enita Agustri, ketua Iwapi Kota Bandarlampung, kemarin.

Melaui Ramadan Fair ini, sambungnya, diharapkan masyarakat bisa lebih banyak menghabiskan waktu di Masjid untuk beribadah dan membaca Alquran. “Selama Ramadan Fair juga bisa membeli takjil untuk buka puasa dan persiapan lebaran. Ini juga dilakukan untuk menghindari kemacetan akibat pedagang yang berdagang di

jalan-jalan raya,” ujarnya. Menurutnya, ada banyak keuntungan yang di dapat melalui pameran ini. Dimana, pedagang dan pengunjung yang berjualan mendapatkan voucher tabungan dari Bank Permata. “Pengunjung juga bisa mendapatkan diskon dan berbagai hadiah menarik lainnya. Ayo segera ke Alfurqon,” tandasnya. (rls/c1/kyd)

Mesis ceres

Cara Membuat: Serut es batu dengan mesin atau bisa juga menggunakan alat tradisional, kemudian taruh es yang sudah di serut tadi ke wadah, selanjutnya beri susu dan marjan sedikit demi sedikit sesuai selera, lebih banyak akan terasa lebih manis. Setelah itu, taruh bahan pelengkap seperti buah kaleng, nata de coco, dan buah- buahan segar ke dalam wadah tersebut. Taburkan keju atau mesis untuk mempercantik tampilan es serut buah kaleng. Es Serut Buah Kaleng dapat dihidangkan menggunakan mangkuk atau gelas. (cw1/c1/kyd) (SUMBER: ANI, ES SERUT BUAH KALENG DI LANTAI 1 MAL BOEMI KEDATON)


12

KAMIS, 17 MEI 2018

MARHABAN YA RAMADAN Tarawih Pertama, Jamaah Membeludak

salat setelah beberapa menit matahari muncul di pagi hari dengan sebelumnya beriktikaf di masjid setelah menjalankan salat Subuh, dan memberi buka bagi yang berpuasa. Perlu menjadi catatan penting bahwa orang yang berpuasa harus pula menjaga lisan dan anggota badan

BANDARLAMPUNG – Pemerintah menetapkan 1 Ramadan 1439 Hijriah jatuh pada Kamis (17/5). Semalam, umat Islam berbondongbondong ke masjid sekitar tempat tingggalnya untuk menunaikan salat Tarawih. Berdasarkan pantauan Radar Lampung, jamaah di Masjid Al-Azhar Labuhanratu membeludak. Selain itu, suasana yang sama juga terlihat di Masjid Mu’awwanah Jl. Sultan Agung, Al-Hikmah Kedaton, AR-Ridho Palapa, serta Masjid Riyadhul Jannah di Purnawirawan Raya. Bahkan, terasteras masjid juga penuh.

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

Baca PAHALA Hal. 11

Baca MARHABAN Hal. 11

TARAWIH: Umat Islam memenuhi Masjid Al-Hikmah Kedaton untuk melaksanakan salat Tarawih hari pertama sekaligus pertanda masuknya bulan suci Ramadan 1439 Hijriah.

Pahala Besar saat Puasa Menjalankan ibadah puasa itu memiliki keistimewaan dibanding amalan lainnya. Namun yang ingin saya tanyakan, apa saja pahala besar yang bisa didapat saat berpuasa? (081379535253) Jawaban: Selama berpuasa, setiap umat Islam tidak hanya menahan lapar, haus, dan hawa nafsu. Tetapi tentunya mengejar pahala di bulan Ramadan. Pahala besar yang didapat saat berpuasa di antaranya mengakhirkan sahur, salat di masjid bagi laki laki, tilawah Alquran, salat Isyroq atau

Segarnya Es Serut Buah Kaleng Berbuka puasa tak lengkap rasanya tanpa sajian menu yang dingin dan manis. Es Serut Buah Kaleng bisa menjadi pilihan tepat sebagai rujukan menu takjil. Berikut bahan dan cara pembuatannya. Baca SEGARNYA Hal. 11


KAMIS, 17 MEI 2018

POLITIKA

13

KPU Rekom Laporan SMRC dan Charta ke Persepi

kan bahwa banyak kasus yang temuan Bawaslu dan jajaran panitia pengawas pemilu (panwaslu) namun tidak bisa berlanjut di jaksa dan kepolisian yang berada di dalam Sentra Gakkumdu. Karena itulah, Bawaslu harus berani, sabar, dan tidak boleh tergoda.

BANDARLAMPUNG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung merespons laporan Koalisi Rakyat Lampung untuk Pemilu Bersih (KRLUPB) terhadap Charta Politika dan Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC). Lembaga penyelenggara pemilu ini akhirnya meneruskan laporan tersebut kepada asosiasi yang membawahi kedua lembaga survei tersebut. Ketua KPU Lampung Nanang Trenggono mengatakan sudah menindaklanjuti laporan KRLUPB pada Charta dan SMRC sejak pelapor, Koordiantor KRLUPB Rahmat Husein D.C., kembali melengkapi berkas. Namun, KPU tidak membentuk dewan etik lembaga survei. Melainkan meneruskan kasus tersebut ke Perhimpunan Opini Publik Indonesia (Persepi). “Setelah kami rapat dan pertimbangkan, pilihan kedua kami akan meneruskan laporan Rahmat Husein dari KRLUPB ke asosiasi (Persepi). Selain data yang kami minta lengkapi tidak banyak, video saja hanya cuplikan, kejadiannya juga sudah cukup lama,” jelas Nanang. KPU akan meneruskan pertimbangan dan bukti ke Persepi. Dimana, laporan Husein ini sudah lengkap pada Sabtu (12/5) pekan lalu. Komisioner KPU menerima berkas tersebut melalui sekretariat. Di dalamnya berisi pemberitaan dua surat kabar harian, termasuk Radar Lampung, serta cuplikan video. “Di dalamnya juga berisi wawancara Direktur SMRC dan Charta. Kami sudah nonton bersama-sama isi video tersehut.

Baca BAWASLU Hal. 14

Baca KPU Hal. 14

FOTO KPU BANDARLAMPUNG FOR RADAR LAMPUNG

DOORLING SHOW: Anggota Komisi Pemilihan Umum Bandarlampung Fadilasari (kanan) meyosialisasikan tahapan Pemilihan Gubernur Lampung 27 Juni 2018 di Pasar Panjang, Rabu (16/5). Sosialisasi bernama Doorling (Dorong Keliling) Show ini merupakan terobosan dari Panitia Pemilihan Kecamatan Panjang. Yakni berupa musik organ keliling yang eksis di kecamatan tersebut dan biasa menjadi hiburan warga dengan biaya murah meriah.

Bawaslu Belum All Out Gagal Ungkap Video Bagi-Bagi Amplop

BANDARLAMPUNG – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung gagal menindaklanjuti temuan video bagi-bagi amplop dari tim calon gubernur-wakil guber-

nur di Tulangbawang (Tuba). Lembaga pengawas pemilu itu terus berkilah akan memperdalam temuan ini meskipun Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) tidak meregistrasinya. Sekretaris Centre of Election and Political Party (CEPP) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas

Lampung (Unila) Darmawan Purba mengaku sudah dapat membaca kegagalan Bawaslu ini sejak awal. ’’Sekarang kan banyak, belum diregistrasi saja sudah mentah. Bawaslu belum all out dalam menangani kasus. Barang bukti kan sudah kuat,” katanya kemarin. Darma—sapaan akrab Darmawan Purba—mengata-


PARLEMENTARIA

Hi. Ilyasa Ketua DPRD Pringsewu

FORUM ini disajikan untuk menampung aspirasi masyarakat dan laporan hasil pembangunan ke DPRD Pringsewu. Selain itu, juga dapat dimanfaatkan untuk menyosialisasikan keputusan dan aktivitas yang dilakukan anggota DPRD setempat Caranya ketik (MDPRD) spasi (isi materi yang disampaikan). Contoh: MDPRD minta perbaikan jalan kirim ke 081373405603. Masukan yang disampaikan segera direspons anggota DPRD Pringsewu.

Perhatikan Elpiji Bersubsidi KEPADA yang terhormat anggota DPRD Pringsewu, tolong juga perhatikan elpiji bersubsidi. Serta mendorong pemerintah menjamin ketersediaannya. (+628588173****) Jawaban: Terima kasih atas masukannya. Yang jelas yang harus diperhatikan yakni peruntukan elpiji 3 kilogram (kg) bersubsidi untuk masyarakat yang tidak mampu. Bila ada masyarakat yang mampu atau pengusaha menengah ikut menggunakan gas bersubsidi, itu tidak dibenarkan. Untuk itu diperlukan kesadaran bersama dari yang mampu atau pengusaha kategori menengah tidak menggunakan gas bersubsidi. Terlebih sebentar lagi memasuki puasa Ramadan, saya berharap tim pengawas yang terkait ikut serta mengawasi. Supaya gas elpiji 3 kg bersubsidi tidak disalahgunakan. (sag/ c1/dna)

14

POLITIKA

Bawaslu... ”Makanya Bawaslu harus memiliki ketegasan dan dapat meyakini unsur Sentra Gakkumdu lainnya untuk tetap melanjutkan kasus tersebut. Apalagi bukti dan lainnya sudah lengkap,” tambah dosen Ilmu Pemerintahan FISIP Unila ini. Kemudian dalam pengawasan, Bawaslu tidak bisa berperan sendiri. Melainkan harus ada bantuan dari masyarakat. “Mau tidak mau Bawaslu harus dapat support masyarakat sebagai pembantu pengawasan partisipatif. Ikut mengawasi juga. Karena anggota Bawaslu pun berpotensi melakukan pelanggaraan pemilu,” ujar Darma. Terpisah, Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah mengatakan bahwa tidak bisa lagi menindaklanjuti

Sambungan dari Hal. 13 temuan video bagi-bagi uang dari tim paslon nomor urut 3, Arinal Djunaidi-Chusnunia. ”Tapi kami akan melakukan pemdalam terhadap hasil penelusuran panwaslu. Apa yang menjadi kendala sehingga tidak bisa dijadikan temuan?” sebutnya. Pendalaman seperti apa? Khoir—sapaan akrabnnya— enggan berkomentar banyak. Karena, menurutnya, kasus masih berproses dan akan melihat hasilnya jika sudah selesai. ”Ya nanti lihat hasilnya. Belum bisa dipastikan bagaimana karena Bawaslu hanya memperdalam mengapa kasus tersebut tidak bisa dilanjutkan lagi,” terang dia, kemarin (16/5). Diberitakan, meski sudah melakukan pemeriksaan, Panwaslu Tuba belum bisa

meregistrasi temuan ini ke Sentra Gakkumdu setempat. Di mana, batas pendalaman temuan ini oleh Bawaslu berakhir Sabtu (11/5). Khoir mengatakan bahwa jajarannya sudah meminta keterangan dari orang yang membuat video di belakang PLN lama Menggala, Jumat (29/4). Namun, orang tersebut tidak mau mendaftarkan diri sebagai pelapor dari dugaan politik uang tersebut. “Makanya saya minta Panwaslu Tuba mendalami kasus ini, termasuk koordinasi dengan jaksa dan polisi. Namun belum bisa diregistrasi karena menurut jaksa dan polisi, bukti yang diberikan harus ada,” ujar Khoir, Minggu (13/5). Khoir menjelaskan, hasil panwaslu yang melakukan investigasi dan meminta

KPU... Hal yang sama kami lakukan juga saat laporan Hermawan dari JAPRI (Jaringan Aspirasi Pemuda Republik Indonesia) yang memberikan video Rakata Institute,” sambung dia. Namun, Nanang menegaskan kembali lagi pada isi Peraturan KPU nomor 8 tahun 2017 tentang Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Walikota dan Wakil Walikota. Pasal 51 ayat (2) menyebutkan, dalam menindaklanjuti pengaduan masyarakat sebagaimana dimaksud pada ayat (1), KPU Provinsi/KIP Aceh dan KPU/KIP Kabupaten/ Kota dapat membentuk Dewan Etik atau menyerahkan

KAMIS, 17 MEI 2018

keterangan para beberapa orang memang tidak cukup. Polisi dan jaksa meminta bukti uang warna merah, Rp100 ribu, yang disebut oleh saksi. Maka itu, Khoir meminta waktu untuk kembali mendalami kembali kasus ini. Selain itu, kasus ini sudah terjadi cukup lama, sejak 29 April lalu. “Saya saat ini menunggu laporan dari Panwaslu Tuba ya. Karena polisi dan jaksa berpendapat (kasus ini) tidak bisa dilanjutkan sebagai temuan karena kekurangan bukti materil. Bukti yang diminta bentuk apa yang diminta. Uang apa? Ya kalau kami (Bawaslu) maunya terproses, tapi kan penegak hukum berbeda,” sambung dia. Setelah pendalaman selama tujuh hari oleh panwaslu

untuk penelusuran syarat, bukti, dan saksi untuk diregistrasi telah lewat, maka itu Khoir ingin pendalaman kembali. Termasuk meminta informasi dari polisi dan jaksa yang menyatakan belum memenuhi syarat materil. Sebab, Khoir mengakui bahwa tindakan dalam video berdurasi 25 detik itu memang berbau politik uang. “Apalagi kegiatan yang kita tahu dalam rangka pembentukan relawan. Nantinya kita pelajari dan sinkronkan. Masih butuh waktu lagi. Saya pikir harus jelas kenapa sehingga saya bisa memberikan penjelasan pada publik. Kami serius mendalami kasus ini, bukan mentah atau nggaknya. Petugas juga mendapat ancamaan saat video keluar,” tambah dia. (rma/c1/dna)

Sambungan dari Hal. 13 pengaduan tersebut kepada asosiasi lembaga survei atau jajak pendapat untuk mendapatkan penilaian dugaan pelanggaran etika yang dilakukan oleh pelaksana survei atau jajak pendapat dan pelaksana penghitungan cepat hasil pemilihan. Untuk Charta Politika, justru telah memasukkan surat permintaan ke KPU tertanggal 3 Mei lalu. Surat diterima sekretariat pada 11 Mei. Hingga kemarin (16/5) KPU Lampung baru mengeluarkan tiga rekomendasi untuk lembaga survei dan quick count. Pertama Indobarometer, Cyrus, dan Kuadran. ”Charta sudah masuk, tapi kami pending dulu. Akan kami kirimkan rekomendasi ini ke

Charta Politika,” jelas dia. Sementara, Husein menyayangkan keputusan KPU yang meurut dia terkesan aneh dan mengada-ada. ”Harus dipahami bahwa adil itu dalam banyak persepsi salah satunya bertindak sama untuk hal yang sama. Tapi apa yang dilakukan KPU Lampung justru aneh dan terkesan mengada-ada,” ujarnya, Sebelumnya, kata dia, ada publik yang melaporkan Rakata yang asli lembaga survei di Lampung karena rilis hasil surveinya memenangkan Arinal Djunaidi. Kemudian secara cepat ditanggapi KPU dengan membentuk dewan etik untuk mengadili Rakata. Namun, ketika KRLUPB melaporkan SRMC dan

Charta, lembaga survei nasional dan dalam rilisnya memenangkan M. Ridho Ficardo, KPU justru menyerahkan ke lembaga perhimpunan survei. Dan bukan membentuk dewan etik atau melanjutkan tugas dewan etik yang ada untuk mengadili SRMC dan Charta Politica. Menurut Husein, putusan KPU merupakan tindakan tidak adil. Meskipun ada perbedaan waktu antara rilis lembaga survei dengan laporan publik namun dalam kesesuaian waktu semua terjadi masih dalam rentang waktu pelaksaan kampanye pemilihan gubernur-wakil gubernur Lampung 2018. ”Saya belum menerima surat putusan KPU terkait

laporan kami. Tetapi jika benar KPU Lampung tidak membentuk dewan etik saya tidak melihat ada keadilan,” ujarnya. Dia melanjutkan, hasil survei Charta dan SMRC yang mengunggulkan Ridho-Bachtiar dengan persentase yang mirip akan dilanjutkan dengan kerja KPU dan jajarannya untuk memainkan surat suara dan pada akhirnya di 27 Juni nanti angka angka hasil pemilihan akan didesain semirip mungkin dengan hasil survei Charta dan SMRC. ”Masih ada 42 hari kedepan menuju 27 Juni 2018. Ayo lawan kecurangan penyelenggara pilgub, ayo bongkar konspirasi cagub petahana dengan KPU dan Bawaslu!” tandasnya. (rma/c1/dna)


SOCIETY

KAMIS, 17 MEI 2018

15

FOTO-FOTO HUMAS PEMKAB LAMTENG

Plt. Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto menyerahkan secara simbolis BSPS kepada warga penerima.

Bentuk Kepedulian Pemerintah, Lamteng Dapat BSPS 673 Unit BSPS 2018 di LEC Seputihbanyak, SePlt. Bupati Lamteng Loekman lasa (15/5). Djoyosoemarto disambut Kakam Dengan adanya dan camat saat membuka program BSPS, kata Sosialisasi BSPS. Loekman, tentunya dapat PEMKAB meringankan beban masyaLampung Terakat sehingga jumlah rumah tidak ngah (Lamteng) memperoleh Bantuan layak huni di Lamteng dapat berkuStimulan Perumahan Swadaya rang secara bertahap. “Program ini (BSPS) dari Kementerian Pekerjaan bisa meringankan beban masyarakat Umum dan Perumahan Rakyat MBR. Jumlah rumah tak layak huni (PUPR) pada 2018 sebanyak 673 di Lamteng juga dapat berkurang,” unit. Program ini merupakan bentuk ujarnya. kepedulian pemerintah agar masyaKarena itu, Loekman meminta rakat berpenghasilan rendah (MBR) kepada aparatur kecamatan dan memiliki rumah layak huni. kampung agar benar-benar mem’’Program BSPS ini bentuk kepeberikan BSPS ini kepada yang dulian pemerintah pusat. Pemkab berhak. “Aparatur kecamatan dan kampung, saya minta program ini Lamteng sangat mendukung program ini. Bagaimana MBR memiliki rumah diberikan kepada yang berhak layak huni. Alhamdulillah, tahun ini menerima. Jangan ada kecurangan!” kita dapat bantuan 673 unit,” kata tegasnya. Plt. Bupati Lamteng Loekman DjoyoLoekman melanjutkan, BSPS soemarto saat membuka sosialisasi juga merupakan salah satu upaya

pemerintah membangkitkan kembali kegiatan gotong-royong di masyarakat. “Program ini juga upaya membangkitkan kegiatan gotongroyong. Jadi yang mampu membantu kurang mampu. Apalagi bantuan yang diberikan hanya senilai Rp15 juta secara nontunai yang ditransfer ke rekening penerima. Kalau bedah rumah tidak mungkin cukup. Makanya diperlukan gotong-royong masyarakat,” katanya. Sedangkan Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Lamteng Rudiyanto mengatakan, BSPS merupakan salah satu program padat karya yang bertujuan membantu masyarakat tak mampu memiliki tempat tinggal yang lebih layak huni. ’’Ini merupakan padat karya. Tujuannya membantu masyarakat kurang mampu agar memiliki rumah layak huni. Misalnya rumah yang sebelumnya terbuat dari geribik bambu dibuat lebih permanen dengan material semen

dan batu,” katanya. Pada 2018 ini, kata Rudiyanto, Kementerian PUPR memberikan bantuan BSPS untuk 673 unit di Lamteng. ’’Kita dapat jatah 673 unit. Pelaksana kegiatan dari Provinsi Lampung. Kita hanya sebagai penerima program BSPS,” ujarnya. Dalam sosialisasi BSPS juga dihadiri perwakilan dari Provinsi Lampung, Kasi Intelijen Kejari Lamteng Miryando, 10 camat, 22 kepala kampung,, dan ratusan masyarakat yang akan menerima bantuan. Sekadar diketahui, penerima bantuan akan mendapatkan dana Rp15 juta yang terbagi Rp12,5 juta untuk belanja bahan dan Rp2,5 juta untuk upah pekerja. Program BSPS tahun ini menjadi bagian program padat karya tunai. Jika tahun lalu dana yang disalurkan seluruhnya untuk pembelian bahan bangunan, sekarang ada alokasi upah pekerja yang berasal dari masyarakat setempat. (adv)

Plt. Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto menyampaikan sambutan dalam sosialisasi BSPS.


MENUJU BE 1

16

KAMIS, 17 MEI 2018

Gen Milenial Dukung Paslon Nomor Empat

FOTO MEDIA CENTER ARINAL-NUNIK

BERDOA: Chusnunia dalam sebuah pengajian beberapa waktu lalu.

Hari Pertama Ramadan, Nunik Bersama Keluarga CALON wakil gubernur Lampung nomor urut 3 Chusnunia tak memiliki persiapan khusus dalam menyambut Ramadan tahun ini. Nunik –sapaan akrabnya– hanya melakukan cek kesehatan untuk menjalani ibadah puasa dalam bulan suci Ramadan. ’’Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan kepada seluruh warga Lampung. Kalau yang menjadi kebiasaan menyambut Ramadan, yang pasti cek kesehatan sudah,” ucapnya.

Wanita berjilbab ini mengaku, hanya berkumpul bersama keluarga pada awal Ramadan. ”Terus biasanya kita nggak ada yang istimewa, yang persiapan untuk ini. Cuma yang jelas ya senang, bahagia bertemu Ramadan. Paling kita biasanya hari pertama bersama keluarga,” ungkapnya. Mantan anggota DPR RI dua periode ini berharap, masyarakat juga dapat meningkatkan rasa syukurnya dalam bulan Ramadan. ”Kemudian masyarakat Lampung,

di momen Ramadan ini kita berharap menjadi momen bersyukur atas diberikannya kesempatan untuk menjalani Ramadan tahun ini. Kemudian berbagi, bagi yang punya kelebihan rezeki,” terangnya. Menurutnya, paling utama bulan Ramadan bukan puasa fisik saja, tetapi lahir dan batin. ”Jadi bagaimana kita bisa merasakan susahnya ketika orang nggak bisa makan dan seterusnya. Ada hikmah-hikmah Ramadan yang tentunya bisa kita resapi,” tandasnya. (dna/c1/dna)

FOTO DPW PKS LAMPUNG FOR RADAR LAMPUNG

BERSEMANGAT: Seribuan pemuda memberikan semangat kepada Ahmad Jajuli dalam sesi debat terbuka putaran terakhir Pilgub Lampung di Novotel, Jumat (11/5).

SESI debat terbuka terakhir Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung di Novotel, Jumat (11/5), calon wakil gubernur nomor urut 4 Ahmad Jajuli dikawal 1.000-an pemuda. Menurut Faruq (17), salah seorang pemuda dari Bandarlampung yang khusus hadir di lokasi debat, Jajuli adalah sosok pemimpin yang menginspirasi pemuda. Maka dia bersama teman-teman sebayanya hadir di Novotel mendukung debat

kandidat putaran terakhir. “Insya Allah saya dan temanteman saya hadir di sini dengan niat lurus maju terus men-support Pak Ahmad Jajuli di debat malam hari ini. Bahkan secara khusus saya dan teman-teman menyerahkan bunga mawar kepada beliau, karena tahu bahwa beliau hari ini ulang tahun. Sekaligus sebagai bentuk simpati dan dukungan total kepada beliau. Pak Jajuli gue banget lah pokoknya,” kata Faruq

bersemangat. Kehadiran 1000-an pemuda dari berbagai penjuru Lampung di Novotel juga dalam rangka deklarasi Gen Milenial mendukung pasangan calon (paslon) gubernurwakil gubernur nomor 4, MustafaJajuli. ”Kami Gen Milenial Lampung mendukung pasangan calon nomor empat. Niat lurus maju terus. Menang, menang, menang...,” teriak 1000-an pemuda. (dna/c1/dna)

Seratusan Tokoh Sambut Bachtiar Basri

FOTO RELAWAN SAHABAT HERMAN H.N. FOR RADAR LAMPUNG

MANCING BARENG: Cawagub Sutono (berpeci) berbaur dengan peserta mancing bersama di kolam pemancingan Rajabasa Jaya, Bandarlampung, Selasa (15/5).

Sahabat Herman H.N. Gelar Mancing Bareng Sutono TIM relawan Sahabat Herman H.N. semakin kreatif menggalang dukungan masyarakat Lampung untuk memenangkan calon gubernur-wakil gubernur nomor urut 2 Herman H.N.-Sutono. Selasa (15/5) pagi, Sahabat Herman H.N. menggelar acara mamcing bersama Sutono di kolam pemancingan Rajabasa Jaya, Bandarlampung. Resmen Kadafi, relawan Sahabat Herman H.N., menjelaskan, masyarakat yang hadir dalam acara mancing bareng ini berasal

dari Kecamatan Rajabasa, Bandarlampung, dan Kecamatan Natar, Lampung Selatan. ’’Sesekali format konsolidasi dengan masyarakat kami ubah. Masyarakat senang memancing, jadi acaranya kami kemas dengan mancing bareng,” jelas Resmen. Sementara, Sutono mengaku senang dengan kegiatan tersebut. Acara mancing bareng dapat mempererat silaturahmi antarmasyarakat di dua kecamatan yang berbeda kabupaten/Kota ini.

“Kegiatan positif seperti mancing bareng ini akan sering dilaksanakan jika Herman HN-Sutono menang Pilgub 2018,” jelasnya. Sutono juga berpesan kepada peserta mancing bareng untuk mewaspadai praktik curang politik uang dan bagi-bagi sembako dalam Pilgub Lampung 2018. “Kalau Bapak-Bapak ingin Herman HNSutono menang Pilgub Lampung 2018, ayo kita cegah politik uang dan bagi-bagi sembakonya,” ajak Sutono. (dna/c1/dna)

FOTO SIMON/DOK. BACHTIAR BASRI FOR RADAR LAMPUNG

BERBAUR: Bachtiar Basri duduk lesehan ketika makan siang bersama warga Dusun 24, Desa Bandaragung, Kecamatan Bandarsribhawono, Lampung Timur, Senin (14/5).

SERATUSAN tokoh Dusun 24, Desa Bandaragung, Kecamatan Bandarsribhawono, Lampung Timur (Lamtim), menyambut kedatangan calon wakil gubernur (cawagub) Lampung nomor urut 2 Bachtiar Basri, Senin (14/5). Kedatangan Bachtiar dalam rangka kampanye tatap muka yang dihadiri para tokoh pemuda, adat, agama, bidang pertanian, dan bidang peternakan dari kecamatan setempat. Serta guru ngaji, marbot masjid, sampai penggali kubur. Dalam dialog, tidak ada satu-

pun tokoh yang berkeluh-kesah tentang infrastruktur jalan. Karena selama kepemimpinan M Ridho Ficardo-Bachtiar Basri (Ridho Berbakti) sebagai gubernur-wakil gubernur Lampung, jalan di desa mereka sudah terbilang mulus. Dialog lebih banyak tentang insentif guru ngaji, marbot masjid, dan penggali kubur. Serta bantuan di bidang pendidikan dan sebagainya. Itu pun hanya tentang pemerataan. Karena pada dasarnya, warga desa setempat sudah merasakan hasil pembangunan Ridho Berbakti selama 3,5 tahun memimpin.

”Untuk dapat mencapai pemerataan pembangunan, diharapkan masyarakat juga ikut proaktif dalam memberikan informasi dan mendukung program-program dari pemerintah, baik pusat, provinsi, maupun kabupaten,” ujar Bachtiar dalam dialognya. Dalam kampanye tatap muka ini, ikut mendampingi Anggota DPRD Lampung Yandri Nazir dan Nerozely Agung Putra, Ketua Gerakan Amanat (Gema) Rakyat Lampung Saad Sobari, serta kader Partai Demokrat Partai Amanat Nasional. (dna/rls/c1/dna)


LAMPUNG RAYA 17

KAMIS, 17 MEI 2018

Jembatan Putus, Jalur Sungai Jadi Akses Utama KOTAAGUNG – Warga Dusun II Pekon Tanjungjati, Kecamatan Kotaagung Timur, Tanggamus, masih terisolasi. Penyebabnya, jembatan yang putus akibat banjir beberapa waktu lalu belum diperbaiki. Kepala Pekon Tanjungjati Sahril membenarkan hal tersebut. ’’Sampai saat ini (jembatan) belum juga dibangun. Jadi warga masih lewat jalan sungai. Jika debit air meningkat, warga tidak bisa ke mana-mana,” kata Sahril

kepada Radar Tanggamus (grup Radar Lampung). Dilanjutkan, sebelumnya Pj. Bupati Tanggamus Zainal Abidin telah mengintruksikan agar dinas terkait segera melakukan penanganan darurat. Namun hingga kini langkah tersebut belum dilakukan. ”Waktu jembatan ini putus, pak camat langsung melapor ke Pj. Bupati dan langsung direspon. Dinas terkait diminta segera menanganinya,” sebut dia.

Karena itu ia berharap Pemkab Tanggamus segera mengupayakan pembangunan jembatan darurat. Sebab warga di Dusun II masih terisolir akibat tidak adanya akses untuk keluar masuk dusun. ”Harapan kami, pemkab segera membangun jembatan darurat untuk membuka keterisoliran warga,” ujarnya. Sementara Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanggamus Romas Yadi melalui Kabid

Kedaruratan dan Logistik Adi Nugroho menyatakan, pembangunan jembatan darurat di Pekon Tanjungjati tengah diupayakan. ”Saat ini masih dalam tahap pengajuan anggaran. Mudah-mudahan bisa segera direalisasikan. Masyarakat diharapkan untuk bersabar,” kata Adi Nugroho. Diketahui, jembatan di Pekon Tanjungjati putus akibat banjir, Selasa (3/4) lalu. Selain merusak jembatan, banjir juga juga menye-

babkan ratusan warga di Dusun II terisolir. Terpisah, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lampung Selatan masih menunggu bantuan perbaikan jembatan di Jalan Raden Intan Kalianda yang amblas akibat banjir, awal April 2018 lalu. Kepala Dinas PUPR Lampung Selatan Anjar Asmara mengungkapkan, anggaran tanggap darurat dalam APBD belum bisa meng-cover

perbaikan jembatan secara menyeluruh. “Iya. Kami masih menunggu. Sejauh ini upaya yang dilakukan adalah mengusulkan bantuan ke pusat,” kata Anjar Asmara. Usulan bantuan diajukan ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Kementerian PUPR. “Sampai sekarang kami masih menunggu. Belum ada jawaban atas usulan yang diajukan,’ sebut dia. Sebenarnya, terus Anjar, Pemkab Lampung Selatan

berharap BNPB dapat memberikan bantuan jembatan bailey sebagai langkah antisipasi agar jalur tidak terputus. “Kalau memang tidak bisa diperbaiki secara menyeluruh, kita minta bailey. Sampai benar-benar bisa diperbaiki seluruhnya,” tegasnya. Lebih lanjut Anjar mengungkapkan, anggaran yang dibutuhkan untuk merekontruksi kembali infrastruktur tersebut mencapai Rp5 miliar-Rp6 miliar. (uji/edw/rnn/c1/ais)

Lima Poin Jamin Ketersediaan Pangan GEDONGTATAAN – Pemerintah Kabupaten Pesawaran dan pihak terkait berupaya menjamin ketersediaan pangan dan stabilitas harga. Ini tertuang dalam lima poin kesepakatan yang ditandatangani. Poin tersebut adalah bersama-sama menyikapi kesiapan stok pangan menghadapi Ramadan dan Idul Fitri. Kemudian memprioritaskan ketersediaan kebutuhan pokok, berperan serta melakukan kegiatan pasar murah di Pesawaran, menjaga dan memonitor agar tidak terjadi penimbunan stok serta permainan tengkulak. Terakhir ikut melaksanakan pasar murah hari besar keagamaan nasional lainnya. Sekretaris Kabupaten Pesawaran Kesuma Dewangsa mengatakan, tindakan nyata dari peran serta pihak swasta adalah turut berpartisipasi dalam operasi pasar murah. Di mana, mereka akan menjual komoditi sesuai harga dasar. Operasi pasar murah ini dilaksanakan Pemkab Pesawaran setiap tahun menjelang Ramadhan dan Idul Fitri. Sejumlah bahan pokok disiapkan. ”Komoditi seperti telur, daging, beras, cabai, bawang, gas elpiji dan lainnya dijual sesuai harga dasar dari produsen,” kata Kesuma dalam rapat koordinasi, Rabu (16/5). Misalnya, telur dijual seharga Rp17 ribu per kilogram, sesuai harga produsen. Jika telur di pasaran dijual seharga Rp22 ribu per kilogram, artinya ada selisih Rp5 ribu. ”Selain menjaga stabilitas harga, kegiatan ini juga meringankan masyarakat di pesawaran,” sebut dia. Dilanjutkan, rencananya

operasi pasar murah oleh pihak swasta dilaksanakan bersamaan dengan jadwal kegiatan Pemkab Pesawaran pada 11 kecamatan. Pihak yang terlibat di antaranya Bank Lampung, Bulog, PTPN VII Way Berulu, PT Denta Family, perhimpunan industri peternakan ayam, PT Ciomas, dan lainnya. ”Tinggal nanti kita komunikasikan dengan pihak swasta terkait kuota komoditi yang akan disiapkan pada operasi pasar murah,” urainya. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Pesawaran Sam Herman menambahkan, pihaknya sudah menjadwalkan operasi pasar murah pada 11 titik. Kegiatan ini meningkat 40 persen dibanding tahun lalu. Sebelumnya, langkah mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok sudah disiapkan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Salah satunya melalui operasi pasar (OP) yang akan berlangsung pada 17 kecamatan. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lampung Selatan Qorinilwan Niti Jaman mengatakan, jika kenaikan harga mulai tidak terkendali, segera dilakukan operasi pasar. ”Kalau memang kenaikan harga sudah gila-gilaan, maka operasi pasar kami lakukan. Tetapi kalau kenaikan tidak signifikan dan terbilang stabil, cukup dengan pasar murah sebagai solusinya,” kata Qorinilwan. Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan juga menyiapkan 500 ribu bungkisan untuk dibagikan kepada masyarakat kurang mampu pada Ramadhan mendatang. Paket tersebut berisi beras, mi instan dan minuman. (ozi/c1/ais)

FOTO FAHRURROZI/RADAR LAMPUNG

SEPAKAT LIMA POIN: Rapat konsolidasi ketersediaan dan stabilitas pangan menjelang Ramadan dan Idul Fitri yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Pesawaran, Rabu (16/5). Ada lima poin yang disepakati dalam pertemuan tersebut.

Penuhi Pangan dan Gizi Melalui KRPL NEGERIKATON – Program Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) yang dikembangkan Dinas Ketahanan Pangan dan dikelola Kelompok Wanita Tani (KWT) efektif memenuhi kebutuhan pangan dan gizi keluarga. Salah satunya terlihat dari mulai banyaknya permintaan masyarakat hingga pedagang terhadap sayur-sayuran dan ternak yang disediakan KWT. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pesawaran Yunyono mengatakan, program KRPL merupakan upaya meningkat-

kan kemampuan keluarga dan masyarakat dalam peman faatan peka rangan. Lahan tersebut digunakan untuk budi daya tanaman pangan, buah, sayuran, tanaman obat keluarga (Toga), dan pemeliharaan ternak serta ikan. ”Kemudian pengolahan hasil limbah rumah tangga menjadi kompos sebagai upaya pengembangan sumber benih dan bibit,” kata Yunyono. Keberadaan KPRL juga mendorong kegiatan ekonomi produktif keluarga, sehingga

mampu meningkatkan kesejahteraan dan menciptakan lingkungan hijau yang bersih dan sehat secara mandiri. “Selain kelompok wanita tani, masyarakat juga dapat memanfaatkan hasil dari KRPL dan menjadi tempat percontohan bagi KWT lainnya. Apalagi ini juga merupakan bagian dari PKK yang perlu terus dikembangkan,” sebut dia. Dilanjutkan, saat ini ada 184 KWT di Pesawaran dengan anggota setiap kelompoknya mencapai 30

orang. Kemudian empat KPRL terpadu atau tempat percontohan yang telah dilaksanakan sejak 2017. Lokasinya di Desa Margomulyo, Poncokresno, Bagelen dan Kububatu. ”Rencananya kami akan terus menambah jumlah KRPL. Untuk KWT lainnya juga telah diberikan bantuan,” jelasnya. Terpisah, Ketua KWT Lestari Desa Poncokresno, Kecamatan Negerikaton Minarni mengatakan, keberadaan KRPL membuat minat masyarakat untuk memanfaatkan

hasil budidaya tanaman sayur dan ternak yang dikelolanya cukup tinggi. Bahkan hasilnya tidak hanya dapat dimanfaatkan oleh anggota dan keluarga saja. Permintaan pasar kepada KWT mulai masuk. ”Terkadang kami sampai kewalahan menyediakanya. Sebab banyak pedagang sayur mintanya kepada kami,” kata dia. Sejauh ini, kendala yang dihadapi dalam pengelolaan KRPL adalah penyediaan air. Terutama ketika memasuki musim kemarau. (ozi/c1/ais)

LAMPUNG SELATAN

Tetap Layani Adminduk hingga Sabtu KALIANDA – Pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) di Lampung Selatan tetap berlangsung hingga Sabtu. Salah satunya untuk menyelesaikan pencetakan KTP elektronik warga yang sudah melakukan perekaman. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Lamsel Edy Firnandi mengatakan, selama Ramadan, pelayanan tetap

dilakukan seperti hari biasa, yakni hingga pukul 16.00 WIB. Namun jika ada masyarakat yang belum terlayani, petugas siap memberikan bantuan meski jam kerja sudah selesai. ”Karena memang petugas yang dipekerjakan orang Kalianda. Jadi, mereka selalu siap memberikan pelayanan seperti biasa. (Pelayanan) kita bahkan sampai pukul 17.00 WIB, baru loket ditu-

tup,” ungkap Edy Firnandi dikantornya, Rabu (16/5). Sementara untuk Sabtu, pelayanan berlangsung hingga pukul 12.00 WIB. “Kita tidak ingin masyarakat kecewa. Sudah datang jauh-jauh, tetapi tidak terlayani. Seluruh petugas juga sepakat memberikan pelayanan Sabtu, meskipun bulan puasa,” imbuhnya. Pihaknya juga bakal merampungkan pencetakan

e-KTP bagi warga yang telah melakukan perekaman. Pada server pusat terdata 16.968 pemohon e-KTP yang sudah siap dicetak. “Stok blanko e-KTP kita sekarang ini ada lebih dari 16 ribu keping. Artinya, cukup untuk menyelesaikan pemohon KTP. Kita akan lembur ketertinggalan ini oleh petugas yang biasa keliling ke kecamatan,” tegasnya. Dilanjutkan, pelayanan

yang dikurangi selama Ramadhan adalah tim pelayanan administrasi kependudukan desa (Pakde) yang turun ke lapangan. Dari empat tim, yang biasanya mobile, dikurangi menjadi dua tim. “Alat pencetakan e-KTP kami tarik ke kantor untuk membantu cetak yang sudah siap. Jadi, sekarang ini ada lima petugas yang akan melayani warga melakukan pencetakan

e-KTP selama Ramadhan Terpisah, pekon pada 16 kecamatan menjadi sasaran perekaman dua tim yang dibentuk Disdukcapil Tanggamus. Nantinya, dua tim menerima permintaan layanan perekaman e-KTP dari pekon-pekon. Sebelumnya, pihak pekon sudah mengkondisikan dengan mengumpulkan warganya. Begitu tim datang,

perekaman dilakukan dan bisa lebih maksimal. Kepala Disdukcapil Tanggamus Syarif Husin mengatakan, untuk mobile ke pekonpekon, tim menggunakan peralatan dari dinas dan kendaraan menyewa dari pihak lain. Namun begitu, peralatan di kecamatan yang bisa berfungsi tetap digunakan untuk pelayanan perekaman. (idh/rnn/c1/ais)


LAMPUNG RAYA 18

KAMIS, 17 MEI 2018

Tersangka Curat Didor

Tangkal Terorisme dengan Silaturahmi

Dibekuk Sepulang Mengadu Ayam GUNUNGSUGIH - Hepni (42), warga Kampung Banjarratu, Kecamatan Waypengubuan, Lampung Tengah, dihadiahi dua timah panas di betis kirinya. Tersangka pencurian dengan pemberatan (curat) dan pencurian dengan kekerasan (curas) ini ditangkap di Jalan Raya Kampung Banjarratu, Rabu (15/5) sekitar pukul 21.00 WIB. Menurut Kasatreskrim Polres Lamteng AKP Resky Maulana mewakili Kapolres AKBP Slamet Wahyudi, tersangka sudah menjadi target polisi karena telah melakukan berbagai aksi curat dan curas di beberapa wilayah hukum polres setempat. “Memang menjadi target kita. Tersangka cukup licin. Nah, semalam kita mendapat informasi keberadaan tersangka,” katanya. Resky melanjutkan, pihaknya langsung bergerak untuk melakukan penangkapan. “Kita bergerak menangkap tersangka. Ketika tersangka baru pulang mengadu ayam, kita langsung berusaha meringkus. Namun, tersangka berusaha melakukan perlawanan untuk mencoba kabur. Tindakan tegas dan terukur kita lakukan dengan menembak betis kirinya,” ujarnya. Kasus yang melibatkan tersangka, kata Resky, salah satunya bersama kedua rekannya mengambil mobil Suzuki Carry di wilayah Kecamatan Punggur, 30 Agustus 2017 lalu. “Tersangka bersama kedua rekannya mencongkel pintu mobil dengan kawat. Mobil Carry yang berisi barangbarang yang ditaksir senilai Rp150 juta dibawa kabur,” ungkapnya. Sedangkan tersangka Hepni mengelak telah melakukan banyak aksi curat dan curas. “Baru sekali ngambil mobil di Punggur,” elaknya kepada penyidik. (sya/c1/ fik)

FOTO HUMAS PEMKAB WAYKANAN

SIDAK: Sekkab Waykanan Saipul bersama Kapolres AKBP Dony Wahyudi dan Dandim 0427/Waykanan Letkol Inf. Uchy Cambayong berinteraksi dengan pedagang Pasar Km 2 Blambanganumpu kemarin.

Tembak Kaki Sendiri, Remaja Masuk Bui sek Rawajitu Selatan melakukan penyelidikan untuk memastikan kebenarannya,” terangnya, kemarin. Saat bertemu dengan pemuda yang ciri-cirinya disebutkan oleh warga, kata Kasat Reskrim, anggotanya langsung melakukan penangkapan dan penggeledahan. “Ditemukan senpi berikut amunisi yang disimpan oleh tersangka di dalam perahu miliknya di belakang rumah. Selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Mapolres Tuba,” jelas AKP Zainul. Mantan Kasat Reskrim Polres Mesuji itu menambahkan, dari hasil penggeledahan

PEMASANGAN IKLAN OTOMOTIF HUBUNGI 0812 74796325 / 0899 2262998

MOTOR DIJUAL HONDA REVO HITAM 2012 BE KODYA 6,5JT HP/WA: 085311919700

KAWASAKI

HONDA

DAIHATSU

HINDA CRV 2.4 PRESTIGE TH2013 , BE KDY,AN.SDRI ,PUTIH , KM 57 RB, 189 JT NG HUB; 081289838372

XENIA DELUXE TH 2016 AKHIR ,PUTIH ,BE, HRG 142 JT NEGO HB; 082185905575

JUAL HONDA ACCORD ,HITAM, MATIC, 2012,PLAT B, KM 26.000 HUB ; 08127204489

MOBIL OVER KREDIT

APV TH 2010 GL ,BE KDY,HITAM ; 081327753355

SUZUKI KARIMUN WAGON R TH 2017 ,BE KDY , 3.250,000 X 30 BLN HUB ; MED 0812772 10426

AVANZA G 2017 PUTIH M/.T MLS, SPT BARU NG, ; 0853662 49679

JUAL MOBIL

MOBIL LELANG

JUAL MOBIL

SUZUKI

ANGKOT

JUAL MOBIL

0812 790 5818

JUAL MOBIL

COLD DISEL ENGKWEL 110 CANTER .BE KDY ,BRG ISTIMEWA , TGN 1, HARGA 120 JT NG

INNOVA LUXURY MATIC, 2012/2013, CAPTAIN SEAT, BENSIN, TANGAN I, KM 90 RBAN HARGA 190 JT

081283323235

HUB

082280375757

JUAL MOBIL

081379311150

HONDA BRIO TIPE E CKD 1,2 MATIC, BUKAN BRIO SATYA, TH 2015 ,KONDISI SIAP PAKAI TDK ADA PERBAIKAN SEPERTI BARU, KABIN ORSNIL BERSIH,TERAWAT , 1 PERTAMA KM 27 RB,ASLI ,PJK BLN 10, TDK MENGECEWAKAN HRG 132 JT NG

HUB

HUB

0812 7258 7755

HONDA CIVIC TH 2012 ,TYIPE FB2 AUTOMATIC,AUDIO BARU , BAN DAN VELG BARU ,BE KODYA ,HRG 230 JT NEGO

HUB

HUB

VIOS 1.5 A/T TH 2010 ,WRNA HITAM ,BE KODYA 08.2018,BODY MLS, SERVICE BERKALA AUTO 2000, ASURANSI ALL RISK,VELG BAN BARU HARGA 125 JT

JUAL MOBIL

HUB

JUAL MOBIL

081272602372

082371988899

JUAL MOBIL

JUAL MOBIL

JUAL MOBIL

GREAT COROLLA TH 93 , PAJAK HIDUP , BE KODYA , PS PW ,TP HARGA 45 JT NEGO

KARIMUN GL TH 2014 ,ABU2 METALIC,HARGA 71 JUTA NEGO

INNOVA G 2014 AKHIR,HITAM , TGN 1, PLAT B, KONDISI ISTIMEWA ,KM 30 RB , HARGA NEGO MINAT

081379751164

08127921350

HUB

HUB

085368449829

HUB

NISSAN MARCH 1.2 A/T 2011 ,PUTIH

HARGA 90 JT NEGO

AVANZA MATIC 2015 LUXURY TYPE G 1300CC KONDISI MULUS PAKAI SENDIRI KM 42RB PLAT KODYA HARGA 155JT NG

DILELANG TGL 23/05/2018 SUZUKI NEW ERTIGA GL MT WARNA ABU ABU METALIK TH 2015 HARGA 122 JT

KIA RIO TH 2005 PEMAKAIAN 2009 ,SILVER ,PLAT B, OVER KREDIT 32JT ,ANGS 1.2JT X SISA 15 KALI LAGI

JUAL MOBIL

TOYOTA FORTUNE 2016, VRZ ,MATIC, SOLAR ,PUTIH , KM 16 RIBU ,SPT BARU HUBUNGI; 0821779 52753 AVANZA G ’17 M/T KM RENDAH ,MLS, SPT BARU ,HRG NG ; 0812 71419272 INNOVA DSL V 2014 ,ABU2 METALIK, MATIC ,ORI TP ; 081279063126 KJG SPR G TH 96 ,HIJAU TUA ,SIAP PAKAI ,HARGA 46 JUTA NEGO HUB ; 0813922 0525

JUAL CPTNINJA RR MERAH 2013 ,HRG NG HUBUNGI; 082181152648

0895945448216

HUB

SALES OTOMOTIF

di rumah pelaku, petugas berhasil mengamankan sepucuk senpi rakitan jenis revolver berwarna silver dan 5 butir amunisi call 5,56 mm. Saat ini pelaku sedang dilakukan pemeriksaan di Mapolres Tuba. “Tersangka akan dijerat dengan Pasal 1 ayat 1 Undang-Undang Darurat Republik Indonesia Nomor 12 tahun 1951, tentang larangan kepemilikan senpi dan amunisi secara illegal. Bila terbukti, terangka dapat dijerat dengan hukuman mati atau penjara seumur hidup atau hukuman penjara setinggi-tingginya 20 tahun,” paparnya. (nal/c1/fik)

081369355903

JUAL MOBIL

TOYOTA REBORN G DIESEL 2018 ,TURBO INTERCOOLER, BE, BARU GRESS , BISA BANTU KREDIT

HARGA 314 JT HUB

RAWAJITU – Sudah jatuh tertimpa tangga. Pepatah lawas ini rasanya sangat pas menggambarkan keadaan YS (17). Warga Rawajitu Timur ini harus berurusan dengan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tulangbawang (Tuba) dan Polsek Rawajitu Selatan lantaran menyimpan dan memiliki senjata api (senpi) rakitan beserta amunisi secara ilegal. Mirisnya, penangkapan YS berawal dari kehebohan

yang terjadi akibat insiden tertembaknya kaki remaja itu oleh senpi rakitan miliknya sendiri. Kasatreskrim AKP Zainul Fachry mewakili Kapolres Tuba AKBP Raswanto Hadiwibowo mengatakan, pelaku ditangkap pada Rabu (16/4) sekira pukul 04.00 WIB di rumahnya. Zainul menjelaskan, penangkapan terhadap remaja 17 tahun itu berdasarkan informasi dari warga sekitar yang menyatakan bahwa ada seorang pemuda yang tertembak kakinya oleh senpi rakitan miliknya sendiri. “Berbekal informasi tersebut, anggota bersama Pol-

HP/WA 082185234599

JUAL MOBIL

JUAL CEPAT BALENO TH 2002 ,A, SERANG BANTEN ,WRN HITAM ,MANUAL, PAJAK TELAT 2017 BLN 12

HARGA 44JT NG

HUB

Kedapatan Miliki Senpi Rakitan dan Amunisi Ilegal

HUB

Bupati Waykanan melalui Setdakab Saipul menyatakan pentingnya silaturahmi sesama masyarakat. Acara seperti itu diharapkan dapat menyelesaikan maupun mengantisipasi sekaligus menindaklanjuti segala permasalahan yang akan, maupun sedang dan telah terjadi di Kabupaten Waykanan. “Atas nama Bapak Bupati kami ingin mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan bagi seluruh masyarakat muslim di Waykanan. Bagi non muslim, mari kita hargai saudara-saudara kita yang sedang beribadah,” ajak Saipul. Pejabat karir nomor satu di Waykanan ini menambahkan, kerukunan antarumat beragama sangat penting artinya untuk membunuh benih-benih permusuhan dan terorisme. “Dengan pertemuan seperti yang digagas Polres Waykanan hari ini, diharapkan menjadi formula yang tepat untuk mencegah penyebaran terorisme di Indonesia,” ungkapnya. Sementara itu, Kepala Kemenag Waykanan, Hi. M. Isa dengan tegas menyatakan bahwa terorisme bukan bagian dari agama. “Agama manapun tidak ada yang memperbolehkan tindakan terorisme. Harus ada peran aktif dari kita untuk memerangi terorisme,” tandasnya. Diketahui, acara tersebut juga dihadiri Dandim 0427/Waykanan Letkol Inf. Uchy Cambayong; Kepala BNN Waykanan AKBP Taufik M. Tohir; Ketua DPRD Waykanan Nikman Karim; Ketua Pengadilan Negeri Jamuji; Ketua Pengadilan Agama Aminuddin, Kajari Waykanan diwakili oleh Kasi Intelijen, Ilham Wahyudi; Ketua FKUB Waykanan Ahmad Rohim Sidiq dan tamu undangan lainnya. (sah/c1/fik)

HUB

BLAMBANGANUMPUAksi terorisme, radikalisme, intoleransi, dan permasalahan sosial lainnya mendapat atensi khusus dari jajaran Polres Waykanan. Guna mengantisipasi hal tersebut, Polres Waykanan menggelar silaturahmi kamtibmas bersama Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB), forkopimda, organisasi keagamaan, organisasi kepemudaan, tokoh masyarakat, dan tokoh adat serta insan pers di gedung serbaguna polres setempat kemarin (16/5). ’’Mengingat aksi terorisme yang sedang hangat diperbincangkan di media, baik yang terjadi di Mako Brimob, tiga gereja di Surabaya, maupun di Polresta Surabaya, kita harus jaga bersama keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa dan tidak mudah terprovokasi isu yang beredar,” kata Kapolres Waykanan AKBP Dony Wahyudi. Menurutnya, semua pihak juga harus mampu menahan diri dan tidak mudah terpengaruh paham-paham yang bertujuan memecah belah NKRI. “Harus ada kepedulian antara umat beragama dan seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Waykanan,” tambahnya seraya mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan mewakili keluarga besar Polres Waykanan. Pada silaturahmi dan diskusi yang dimoderatori oleh Wakapolres Waykanan Kompol Vicky Dzulkarnain tersebut, Kapolres juga berharap agar masyarakat Waykanan tidak mudah tersulut isu berbau sara. Khususnya isu yang mengatasnamakan agama yang berpotensi mengganggu kerukunan antarumat beragama. Pada kesempatan itu,

082377447722


METROPOLIS KAMIS, 17 MEI 2018

19

Bukan Sekadar Berita!

Pengembangan Industri Daerah Belum Selaras BANDARLAMPUNG – Pengembangan industri di Lampung sepertinya belum selaras. Sebab, menurut catatan yang ada di Dinas Perindustrian Lampung, hingga kemarin (16/5), dari 15 kabupaten kota yang ada di provinsi ini, baru Lampung Barat (Lambar) yang menyelesaikan peraturan daerah (perda) tentang rencana pengembangan industri kabupaten/kota (RPIK). Padahal, Lampung adalah provinsi pertama di Indonesia yang membuat rencana pengembangan industri provinsi (RPIP). Kepala Dinas Perindustrian Lampung Tonny O.L. Tobing membenarkan baru Lambar yang menyelesaikan RPIK dalam bentuk Perda. Sementara kabupaten dan kota lainnya ada yang masih proses ada juga yang belum sama sekali membuat RPIK. Dia memaparkan, untuk Kabupaten Pesawaran, saat ini Perda RPIK masih tahap finalisasi. Kemudian, untuk Bandarlampung, Metro, Lampung Utara dan Waykanan sedang dibahas di Pemprov Lampung. ”Kalau Lampung Tengah masih di susun di kabupaten setempat. Kabupaten yang lain belum ada kabar,” jelasnya. Dia berharap, kabupaten/kota yang belum menyusun untuk mempercepat prosesnya. Sebab, hal ini mengacu kepada Rencana Pembangunan Industri Nasional (RPIN) agar pembangunan industri bisa menjadi selaras antara kabupaten/ kota, provinsi maupun pusat. ”RPIK penting untuk menyelaraskan pengembangan industri. Sebab, jangka panjangnya begitu banyak, terkait juga dengan industri yang masuk ke Lampung,” kata dia. Terpisah, anggota Komisi II DPRD Lampung Budi Yuhanda mengatakan, pengembangan industri melalui regulasi ini memang penting. Namun, yang terpenting adalah bagaimana realisasi pengembangan industri di masing-masing daerah. ”Tinggal didorong saja bagaimana realisasi pengembangan industrinya,” ujarnya kemarin. Yang utama juga, kata dia, bukan hanya bagaimana banyaknya investor yang masuk nantinya ke Lampung, tapi bagaimana pemerintah juga bisa menyalurkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada ketika industri tersebut masuk ke Lampung. ”Kebanyakan SDM kita ini masih belum bisa terserap. Nah, ini PR (pekerjaan rumah). Kalau banyak perusahaan menganggap tidak layak, mengapa tidak dilakukan perjanjian saja. Dengan catatan, pembinaan SDM-nya jalan,” sarannya. (abd/c1/whk)

FOTO ALAM ISLAM/RADAR LAMPUNG

DAGING: Tidak hanya menjelang Idul Fitri, biasanya di awal Ramadan, banyak juga warga yang membeli daging untuk dijadikan menu berbuka maupun sahur.

Shortcut Rejosari-Tarahan Terkendala Lahan BANDARLAMPUNG – Kapan pembangunan jalur shortcut Rejosari-Tarahan hingga kini belum jelas. Padahal, ini sangat dinanti masyarakat Bandarlampung. Karena jika terbangun, bisa mengalihkan jalur kereta api (KA) sehingga tidak melintas dalam kota. Terlebih informasinya, ada penambahan arus KA batu bara rangkaian panjang (babaranjang) berdasarkan RUPS PT Bukit Asam beberapa waktu lalu. Kepala Dinas Perhubungan

Lampung Qodratul Ikhwan membantah jika pembangunan jalur shortcut belum ada progres. Dia mengatakan, untuk pembangunannya diperkirakan pada 2021. ”Ya, semua kan berproses. Tidak sim salabim langsung jadi!” ujarnya kepada Radar Lampung, kemarin (16/5). Mantan Pj Bupati Pesisir Barat ini menjelaskan, saat ini untuk pembangunan jalur shortcut tersebut sudah dalam proses pengajuan analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) dan masuk tahapan

pengkajian lahan. ”Untuk trase yang mengiringi Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) itu minta dibangun pada 2019,” jelasnya. Namun, kendalanya adalah berdasarkan pelaksana pembangunan trase shortcut ini, titik-titik trase tidak selalu sepadan sisi oleh JTTS. ”Nah ini yang menjadi persoalan. Kadang rel itu di kiri, kadang juga di kanan. Kalau begini, sebanyak apa mau kita buat jembatan,” ucapnya. Soal komunikasi, dia mengatakan sudah dilakukan komu-

nikasi dengan beberapa pihak terkait, di antaranya Kementerian Perhubungan RI. Namun demikian belum ada kabar terkini. ”Sudah sampai berbusa saya sampaikan. Ya kita tunggu saja,” ucapnya. Sementara, anggota Komisi IV DPRD Lampung Midi Iswanto mengatakan, sudah seharusnya percepatan ini dilakukan di mana konteks komunikasi antar tim yang dibentuk untul shorcut ini beberapa waktu lalu bisa berjalan. ”Kendala apapun saya rasa

bisa teratasi jika dicarikan jalannya,” ungkapnya. Menurutnya rencana pembangunan jalur shortcutt ini harus segera direalisasikan, sebab hal ini menyangkut banyak faktor. Bukan hanya soal tingginya pertumbuhan kendaraan bermotor saja, tetapi keberadaan rel dalam kota sangat berpengaruh terhadap kemacetan. ”Apalagi kan beberapa pembangunan sedang dilakukan. Saya kira harus ada action juga,” ucapnya.(abd/ c1/whk)

IKLAN BARIS JITU & PROPERTY KEHILANGAN

RUPA-RUPA

SUMUR BOR

LOWONGAN

BPKB R2 BE 8550 BV NOKA MH1JF1158269AN NOSIN. JB12E10582669 . AN. FAISAL STNK R2 BE 4145 EI NOSIN. 3C1843786 AN. SUKARDI BPKB R2 BE 7158 AG NOKA, DC01716922 NOSIN. DCE1016834 AN. SIDDIK STNK R2 BE 7833 YS NOKA. MH1JB9121BK567368 NOSIN. JB91E2560275 AN. TOHAR SUTEJA S,E STNK R2 BE 5918 DQ NOKA. MH1HB7158K579655 NOSIN. HB71E1574263 AN. MINAH BPKB R4 BE 1632 AN NOKA , MHZRS115MHJ01758 NOSIN. B5366383 AN, HI . NDANG SANTRI STNK R2 BE 7772 YX NOKA MH1JFN119EK068956 NOSIN. JFN1E1070576 AN, YANDRI STNK R2 BE7830AK NOKA MHIJFP12XGK245909 NOSIN JFP1E-2211814 AN INDA CAHYANDARI

JUAL PS3 KOMPLIT ,4 UNIT LGKP BERUKUT TV LED 23INCH,22JT NG,BONUS KONTRAKAN, LIWALAMBAR HB ; 082280366382081369425925 WA

SALEH BOR PMBUATN SUMUR BOR MESIN SERPIS POMPA AIR;082186872897

PIJAT TRADISIONAL

NUR RIZKI SRVICE PNGGIL, AC, KULKAS, M.CUCI DLL HUBUNGI HP. 0813790 30079 GRNSI 1 THN

BTH TKNK BUBUT PNGLMN PMBBTAN KERJ KRS, TKNIK MSN PNGLMN MSIN PRODUKS & TKNIK INDUSTRI PNGLMN MSIN INDUSTRI PBRIK SIAP LMBUR, PRIA STM/D3/S1, BAGIAN PRODUKSI PNGLMN DGN MSIN2 PRDUKSI, PKRJA KRS TGAS & DSIPLIN PRIA/WNT STM/D3/S1 KRM KE PO BOX 1003

JUAL RUMAH

JUAL RUKO

JUAL RUMAH

DIKONTRAKAN RUMAH 2 KAMAR TIDUR, 1 KAMAR MANDI ,RUANG TAMU JL.NUSANTARA GG. NUSANTARA 6

0813 6978 6697

KEBUN LAHAN L:11,5HA, SHM,LOK PGIR JLN 1KM SBLM BENDUNGAN BATUTEGI, TANGGAMUS COCOK U/KAPLINGAN,TEMPAT WISATA,VILLA, LAPANGAN GOLF PERKEBUNAN HUB 0823 77185075

RUKO DIKONTRAKKAN DIKONTRKN RUKO ,2LT, DI JL.P.EMIR M.NOER NO.28 B,FSILITAS.LISTRIK, TELFON, PAM HB ; 08127945581

082186759838

RUMAH DIJUAL RUMAH TIPE 36, 2KT, 1 KM ALAMAT PRUM BUKIT MAS BLOK E NO.14 HARGA NEGO

082179746611

PERUM GREEN HILL BLOK D5 LT 120 LB 88 SUSUNAN BARU BLKNG KODIM KOTA

081369383908 NASRULLAH

JUAL RUMAH

RUMAH DEKAT PINTU TOL ITERA KOTA BARU,SHM LT.421M2 LB.160M2 ,KT 6, KM 2 ALAMAT DESA BANJAR AGUNG KEC.JATI AGUNG LAMSEL HRG 450 JT NEGO

082177205799

JUAL RUMAH

0853 6682 3888 0811 7233 888

RUMAH FULL BANGUNAN LT.180M2 FULL BANGUNAN, 4KT,3KM,R.TAMU,R. MAKAN,DAPUR,GARASI,R.KELGA,KOLAM RENANG + TAMAN DILANTAI 2,SHM,LOKASI NATAR

HARGA 1,1 M NEGO

081210084840

DIJUAL RUKO (BU) 3LT JL. WR. MONGINSIDI NO. 169B (DPN BANANA FOSTER) SHM,

RUMAH 2 LANTAI, LT.125M2, LB. 150M2,SHM,5KT,3KM, LIST 2.200,SUMU BOR DAN PAM, TOWER AIR 3, AC 3,LENGKAP DENGAN PERABOT,LOKASI PERUM BUKIT KENCANA JL.PANGERAN ANTASARI HARGA 850 JT NEGO

RUMAH BARU 2 LANTAI, KEDAMAIAN LT 300M2, LB 250M2, 5KT, 4KM, 1 TMPAT CUCI, AIR BOR ADA AIR PANAS DINGIN, WATER TOWER MOBIL MASUK 4, HALAMAN BELAKANG LUAS

JUAL RUMAH

DIJUAL RUKO (BU)

JUAL RUMAH

RUMAH 2 LANTAI, WAYHALIM PERMAI, 7KT,4KM +2 TMPT CUCI, LT -+ 300M2, LB -+ 400M2, LSTRK 3500W, AIR BOR + PAM BERIKUT ISI

0853 6682 3888 0811 7233 888

0821 1111 7759 0821 7669 4946

DIJUAL DEPOT AIR MINUM

HUB

JL.H.ICHWAN RIDWAN RAIS TJG BARU KEDAMAIAN LT.1.273M2 LB.600M SERTIPIKAT HARGA NEGO

JUAL RUMAH

RUMAH PRUM BUKT MAS BLOK F NO.4 JL.P.TIRTYSA SUKABUMI BDL 2LT.LT.80M2 LB.76M2,2KT, 1KM, LIST 2000 W

DIJUAL DEPOT AIR MINUM ISI ULANG DENGAN SPESIPIKASI 3 TABUNG, 11 PILTER 2 KRAN PENGISIAN DAN 1 PENCUCIAN BESERTA 90 PULUH GALON GRAND HARGA NEGO

082183094666

0811793206

JUAL RUMAH

HUB

JUAL RUMAH

HUB

HUB

081369355903

HUB

JUAL RUMAH

HUB

HUB

085324621991

HUB

0822 82488133

KOS-KOSAN AUFA KOS PUTRI,FAS LENGKAP ,DKT UNILA,UMITRA, UBL,DAR MAJAYA, 700 RB/BLN HB ; 081379597100 DIJUAL KOST2AN WRN BRU 18 KMR,L:440M SHM,DBLAKANG UNIV TERBUKA RAJABSA; 081369599924

TANAH PEKARANGAN JL IMAM BONJOL GG WALUH X SUDAH SHM LUAS 842M2 HARGA 1JT/M2 JALAN MASUK ASPAL LEBAR 4MOTOR

HUB

PRUMAHAN BUMI PUSPA KENCANA BLOK B NO.1 LT.219M,TIPE 60,AMAN DEKAT POS SATPAM , HARGA NEGO

SBDG TNH LS.1500M2 BRKT TOKO DIATSNYA LOK. DI JL. LET.JEND RYACUDU (DUA JLR KORPRI) HRG 5 M NGO ; 0721. 773006

082282490001 081369391005

JUAL RUMAH

JUAL RUMAH

JUAL RUMAH

JUAL RUMAH/DIKONTRAKKAN

RUMAH DI PERUM BUKIT RAYA DEKAT RS URIP SUMOHARJA..LT.120 M2..LB 100 M2..3 KAMAR TIDUR 1 GUDANG. 4.WC.. HARGA NEGO

LUAS TNAH 480M2, BNGUNAN 8X12, 1 LANTAI, GRSI, KMAR3+3KMAR MANDI, LOKASI WATES LAMTENG, 200M DARI JL LINTAS SUMATRA

DIJUAL RUMAH, PERUM BUKIT ALAM PERMAI 3, TIPE 60 LT 127M2,RUMAH SDH DI DAK, S.BOR, KEAMANAN 24JAM, JALAN PRAMUKA BLKNG SMPN 2 BDL HARGA 450JT NEGO

RMH 4KT,2KM,GARASI 2 MBL, JL. PURNAWIRAWAN 6 GG.A.LATIEF GUNUNG TERANG LANGKAPURA BDL HARGA 780 JT NEGO

081279155798

0853 6829 8079

HUB: 081379122000

HUB

RUMAH DIKONTRAKAN

JUAL RUMAH

RMH DI PAHOMAN JL. WAYSEKAMPUNG ATAS NO 98 DEPAN OJK, 4KT, 1KP, 3 KM, RT, RK, GARASI, DPR, LIST, AIR BAGUS ; 0821 82125688-082124228153 RUMAH 2 LT,3KT,2KM, GARASI, S.BOR.DI JL AKASIA TA 6 NO 11 BTN 3 HUB ; 085769761440

HUB

0811729162

HUB 0823 8512 5559 /WA 0821 765 3333

RUMAH DIKONTRAKKAN

HUB

DIJUAL TANAH LUAS 422 M2 STRATEGIS 200 M DARI MBK. SHM (BELAKANG ECAYO)

JUAL CPT RMH BARU DI JATI MULYO TIP.70 LT.140 SHM, FAS LISTRIK 1300,GARASI , PAVING, SUMUR BOR, HARGA 225 JT NEGO

CR ADM S-PART PGLM MIN SMK,BS MS.EXCEL, CEKATAN & MEKANIK R2,KRM JL. KIMAJA NO.15 BB ,W.HLIM (SPG BRI) “DUMA MOTOR”

HUB

TANAH DIJUAL CEPAT

JUAL RUMAH

HUB

HARGA NEGO

08117229196

085267287660

HUB

RMH KONTRAKAN ,SHM, LT.11X15M2, 11 KTM, 8 KM, LOKASI BELKG UIN, SAMPING KANOTR DINAS PU SUKARAME

TANAH DJUAL TNH L 600M2 SHM JL PAGAR ALAM (JL PU) SAMPING PARKIR AKJA JAYA 081369599924 JUAL TNH UK. 615M2,SHM,DESA JATIMULYO LAMSEL, DKT JLN TOL ,HRG 200 JT NGO HUB; 085366622242 TNH UK .630M2 ,SRTFKT ,PGR JLN BUMI ARTA ,WAY KANDIS ,550JT NG; 0853 69496343 DIJUAL TANAH SERTIFIKAT LD 4300M DESA GEDUNG AGUNG, JATI AGUNG LAMSEL, 100 RBU/M HUB:081379724026 JUAL TNH KEBUN SINGKONG, SRTFIKAT, SHM,NO.1462 DUSUN TLG GABUS DS. TAN JUNG IMAN ; 081279254009 TNH KBN SINGKNG, SRTF KT, SHM,NO.1426 DSN TLG GABUS DS.TJ IMAN ; 081279254009

KAVLING DI JT AGUNG, 10X 15,DKT RENCANA KTR GUBERNUR,DP 5 JT,TERIMA SHM; 08123720649 (OPAN) JUAL TNH KAVLING LOK.JL.H. KOMARUDIN GG.NITI HUDA KEL.RJ,BASA RAYA LT.600M2 ,DEPAN PRUM BUMI ANUGERAH ,HRG NG HB ; 085876760219 -WA 082182649616 JUAL TNH+BANGNAN RMH LT. 1.800M2 ,JL.PURNAWIRAWAN GUNTER BDL,SHM; 0852 69111650 JUAL TNH L.1463M2. SERTPKAT. LOK. RM.IBU GAMBRENG JL. SUKARNO HATTA SUKAMNJUR KEL.BUMI KEDAMAIAN KEC. KEDAMAIAN BDL ,DEPAN GUDANG YAMAHA HB; 085269164530 JUAL TNH KAVLING ,SHM LS. 391M2 ,HAJIMENA ; 0812 7939361 TANAH PERTANIAN DI KAB. EBAK DAN PANDEGLANG. SURAT SERTIFIKAT (SHM) DEKAT KNTR KEC. DAN DAERAH WISATA. DAERAH AMAN DAN DEKAT JL TOL. COCOK UNTK TANAM JAGUNG. SINGKONG ATAU UNTUK INFESTASI. HRG PER HEKTAR 160 JUTA. HUB 085319443803. - 0816978794

JUAL TANAH

RUMAH PULAU LILINGGA 2 NO.2 SUKARAME LT.1000M2 LB.400M2 HARGA 1,7 M NEGO

HUB

RUMAH DIKONTRAKKAN

HUB

0821-7653-3338

RUKO 2 PINTU DIJUAL CEPAT , LS./ 90M2, SERTIFIKAT HAK MILIK, SPN KEMILNG B.LAMPUNG HARGA 275 JT NG

HUB

HUB

DIJUAL CEPAT RUMAH BARU DENGAN HARGA PROMO BERBAGAI TYPE DAN UKURAN TANAH LEBIH BESAR TYPE 70, LUAS TANAH 140 HARGA 200 JUTA, TYPE 80, LUAS TANAH 150 HARGA 285 JUTA DAPAT DI KPR KAN

WNT U/ BALAM MIN SMP MAKS 45TH,DIAJARI DR NOL U/ URUT& BEKAM,FAS GAJI 2JTSD5JT SSUAI TRGT,TMPT TGL DSEDIAKN, SYRT RJN, JJR,MNRIK.TELP/SMS/WA; 085269107772

RTMH DI PAHOMAN JL. WAY SEKAMPUNG ATAS NO .98 (DPN OJK) 4KT,1 KP,3KM,RT, RK ,GRSI,DPR, LIST,AIR BGS, HB; 082182125688-0821242 28153

BARIS JITU

SOLUSI MMPET MGTSI,WC,SAL AIR,WASTAFEL MAMPET, KURAS TWR DLL, TNP BGKR DAN BRGRNSI ; HUBUNGI 085378721190

ATASI MAMPET

DICARI ADM2 GUDANG , WANITA & ADM,2 ASRAMA TKW, BERSEDIA TGL DI DLM ( CUTI GILIR ) UTK DITEMPATKAN DI CAB NATAR LAMPUNG ,LMRN LSH HRD, SMS/ WA ; 081289906570

RUMAH DIJUAL RMH PRUM KOTA SEPANG PERMAI BLOK D.12 ,2KT UTAMA, 1 KT TAMU HB; 085216171815 - 08121054160 RUMAH JL.TIRTAYASA PRUM BUKIT EMAS BLOK B2 NO.11 SUKABUMI ,HRG 250 JT NG ; 0811797847 RMH LT.180M2 LB.120M2 , 3KT, 2 KM, CARPORT 3 X 15, JL, NYUNYAI GG.H.ISMAIL NO.27 RJ.BASA NYUNYAI ,HRG 550 JT NG ; 0821 82148207 RMH TNH LS. 600M2 ,SHM, BLOK B9 BO.12 ,HRG 1.3 M NEGO HB ; 085381127490 RMH+WARTEG+KOLAM DI JALAN BOUGENVILE BATARANILA NO.166 MINAT H; 085279355889

HUB

SERVICE

DBTHKN GURU, B.INGG,IPS, AGAMA,PENDJAS,S1 PEND, P/W.LMRN ANTR KE SMP EKA KARYA BDL JL.NUSA INDAH NO.15 A ENGGL BDL TLP. 0721.254881

DIBTHKAN SGR ACCOUNTING D3 BRPGLMN 2TH,S1 PGLMN 1 TH, SIAP DITUJKAN KELUAR KOTA , KRM KE KNSULTN PJK ,JL. PGR ALM , GG. CEMPAKA III NO.3 SEGALA MIDER BDL ; HUBUNGI 0721. 241113-081379 931834 ( NO SMS)

HUB

081369620894

ARSITEKTUR DESAIN, RAB,PEMBORONG, RENO VASI,ATAP, PLAPON, INTE RIOR ,TAMAN ; 0812788 16884 HEQAFTA TEKNIK SERVICE SMW MEREK,PRBOLA,AC, KULKAS, MSN CUCI DLL,KHS PRBOLA, AC,TRM PSNG BARU, 081271534709 / 085382064820 MALADI SERVICE TV LCD ,LED,PLASMA HUB ; 081379416468/ WA MAKMUR SERVICE PGGL KULKAS FREZERR MSN ,CUCI P.AIR, DIS PENSER HUB; 081279162366 (GRANSI)

SEDOT WC SEDOT WC LIMBAH& MAMPET 150 RB DLM & LUAR KOTA BDL HB; 085377528233 DOLI

HUB

HUB

PRUMAHAN CEMARA INDAH TANJUNG SENANG, LOKASI STRATEGIS, PERTIGAAN JALAN

SALON MAKEUP PGNTIN MRH MERIAH BRKWKLTS,WISUDA,PSTA ,CEK IG,TURAYA MAKEUP LPG ;WA 089699279765

HUB

RUMAH DIKONTRAKKAN

GILANG TERIMA PANGILAN ,PIJAT TRADISIONAL REFLEXI DLL HUB ; 089687357221

SERVICE AC

DBTHKN SGR, SLS MKT UTK PRMHN YG SDG BRKMBNG, FRESH GRADUATE & PNMPLAN MNRK (PRIA&WNT) LMRN DKRM VIA POS KE PT SYABANGUN BUMI TIRTA, JL PRAMUKA RJ BSA BDL RUKO KE7 NO28 HB; 087862452350

082185933131 0822 80613131


METROPOLIS 20

KAMIS, 17 MEI 2018

Bukan Sekadar Berita!

Kasus Penyelundupan Narkoba Bakal Ada Tersangka Lagi Besok, Kalapas Kelas IIA Kalianda Diperiksa BANDARLAMPUNG – Penyidik Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Lampung menjadwalkan pemeriksaan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kalianda Mukh lis Adjie, Jumat (18/5). Ini terkait penyidikan dugaan penyelundupan empat kilogram sabu-sabu dan empat ribu butir ekstasi asal Aceh. Menurut Kepala BNNP Lampung Brigjen Tagam Sinaga, berdasar koordinasi dengan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, pihaknya menjadwalkan pemeriksaan terhadap Mukhlis Adjie. ’’Sudah (penyidikan). Sejak Senin (14/5), saya tanda tangani. Kan sudah ada laporan kejahatan narkoba (LKN),” kata Tagam, Rabu (16/5). Tagam menuturkan, Kakanwil Kemenkumham Lampung Bambang Haryono memastikan pemeriksaan terhadap Mukhlis Adjie bisa dilakukan. Terkait kasus ini, tidak menutup kemungkinan akan ada tersangka lain. ”Ya bisa (ada tersangka lain), tergantung dari hasil pemeriksaan. Kan penyidik punya waktu 1x24 jam. Kalau ada alat bukti dan petunjuk tambahan kita tetapkan sebagai tersangka,” tegas Tagam. Sementara Rabu siang (16/5), Kakanwil Kemenkumham Lampung Bambang Haryono mendatangi kantor BNNP Lampung. Ini untuk memperkuat koordinasi dalam kasus dugaan penyelundupan narkoba tersebut. Tagam mengungkapkan, dalam kesempatan tersebut Bambang mengapresiasi kinerja BNNP Lampung. ”Beliau mendukung BNNP dalam pengungkapan kasus ini. Kemenkumham

siap dan terbuka terhadap penyidikan yang kami lakukan,” ujarnya. Pada bagian lain, penyidikan terhadap tiga tersangka, yakni Rechal Oksa Hariz, Marzuli Yunus dan Bripka Adi Setiawan dalam tahap pemberkasan. ”Surat perintah dimulainya penyidikan (SPDP) sudah kita kirim ke kejaksaan,” kata dia. Penyidik BNN juga membantu BNNP Lampung dalam kaitannya dengan tindak pidana pencucian uang (TPPU). Penyidik sudah menyita empat buku tabungan milik Marzuli Yunus dan telah dikirim ke Direktorat TPPU BNN untuk diserahkan ke PPATK. “Dari hasil pemeriksaan, hasil penjualan narkoba itu dibelikan aset aset,” ujarnya. Terkait insiden hilangnya rekaman CCTV saat narkoba diselundupkan, Tagam menyatakan masih dalam penyelidikan. Berdasar hasil pemeriksaan sementara, rekaman dihapus oleh oknum pegawai atas permintaan Marzuli Yunus. ”Nanti kalau terbukti, bisa kita jerat dengan penghalangan penyidikan,” pungkasnya. Sementara Kepala Kanwil Kemenkumham Lampung Bambang Haryono belum bisa dikonfirmasi. Saat dihubungi, ponsel yang bersangkutan tidak menjawab. Begitu juga dengan pesan singkat yang dikirimkan. Kasus penyelundupan narkoba ini berbuntut dengan rekomendasi pemecatan terhadap Rechal Oksa Hariz, oknum sipir Lapas Kelas IIA Kalianda. Selain itu, sejumlah pegawai juga dimutasi. Kepala Kanwil Kemenkumham Lampung Bambang Haryono mengungkapkan, sejak ia menjabat awal 2017 lalu, sudah ada 10 petugas yang dipecat. Seluruhnya karena terlibat penyalahgunaan narkoba. (nca/c1/ais)

FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

HANGUS: Kediaman Nilawati (28) di Jalan Dr. Warsito Gang Tanggamus, Kelurahan Kupangkota, Telukbetung Utara, yang terbakar kemarin (16/5). Saat kejadian, korban sedang berjualan bunga di depan TPU Keramat, Kupangteba.

Uang Rp600 Ribu Persiapan Melahirkan Ikut Hangus BANDARLAMPUNG – Nilawati hanya bisa pasrah. Rumah berdinding geribik dan tripleks yang ditempatinya terbakar sekitar pukul 15.00 WIB Rabu (16/5). Tidak hanya barang-barang. Perlengkapan bayi berikut uang Rp600 ribu yang ditabung sebagai persiapan melahirkan ikut hangus. Menurut Nilawati, saat kebakaran dirinya sedang berjualan kembang di depan tempat pemakaman umum (TPU) Keramat, Kupangteba, Telukbetung Utara. Lantas, anak-anak di sekitar kediamannya memberi tahu bahwa rumah terbakar. Wanita 28 tahun itu langsung pulang menuju rumah-

nya yang terletak di Jalan Dr. Warsito, Gang Tanggamus, Kelurahan Kupangkota, TbU. ”Tadi saya lagi jualan di komplek makam. Lalu ada anak-anak ngasih tahu, rumah kebakaran. Saya langsung pulang,” kata Nilawati di lokasi kejadian. Wanita yang sedang hamil tujuh bulan ini mengungkapkan, informasi yang ia dapat, api kali pertama muncul dari bagian tengah rumahnya. ”Infonya korsleting listrik dari ruang TV. Ada empat kali ledakan sebelum kebakaran,” sebut dia. Dilanjutkan, kebakaran itu menyebabkan kerugian hingga Rp20 juta. Peralatan seperti mesin cuci, televisi,

dispenser dan lainnya terbakar. ”Uang Rp600 ribu untuk persiapan melahirkan dan perlengkapan bayi juga terbakar. Kalau perkiraan, saya akan melahirkan Juli nanti,” kata dia. Nilawati hanya berharap ada bantuan dari pemerintah. Terutama untuk mempersiapkan kelahiran sang anak. ”Sementara, saya menginap di tempat orang tua,” ujarnya. Sementara Adjiji (32), warga di sekitar lokasi kejadian mengatakan, saat kebakaran, rumah tersebut sedang kosong. ”Awalnya, keluar asap di bagian tengah rumah. Nggak lama, terdengar suara ledakan dan api langsung membesar.

Orang yang punya rumah sedang jualan kembang di pemakaman,” kata dia. Dilanjutkan, kebakaran terjadi sebelum hujan turun di kawasan tersebut. ”Kejadiannya sebelum hujan. Waktu api membesar, warga coba memadamkan. Petugas pemadam datang, api sudah mulai padam,” ujarnya. Terpisah, Kabid kesiapsiagaan Badan penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandarlampung M. Rizki mengatakan, kebakaran diduga akibat hubungan pendek arus listrik. ”Diduga korsleting,” kata Rizki dihubungi kemarin. Sebelumnya, kebakaran menghanguskan mobil Toyota

Yaris BE 2904 YN di Jalan Sedap Malam Blok 8 Perumnas Way Kandis, Kamis (10/5). Bhabinkamtibmas Waykandis Bripka Endriswan mengatakan, berdasar informasi yang diperoleh, api berasal dari sampah yang terbakar di kolong mobil. ”Jadi dari saksi mata, mobil itu parkir di atas tumpukan sampah yang dibakar. Sekilas, apinya terlihat sudah padam,” kata Endriswan. Saat itu, pemilik mobil, yakni Ipda Gilang Kusuma Ningrum sedang berkunjung ke rumah pamannya. ”Kebetulan pemilik mobil mampir ke rumah pamannya. Lantas, kendaraan diparkir di depan,” ujarnya. (pip/c1/ais)

KASUS KORUPSI JALAN SEGERA DILIMPAHKAN BANDARLAMPUNG – Kasus dugaan korupsi peningkatan dan pelebaran Jalan Sentot Alibasya serta Jalan K.H. Agus Anang hingga Jalan Soekarno-Hatta segera bergulir ke persidangan. Jaksa penuntut umum (JPU) sedang menyusun surat dakwaan.

Kasipidsus Kejaksaan Negeri Bandarlampung Tedi Nopriadi mengatakan, berkas kasus tersebut sudah lengkap. Ada dua tersangka yang ditetapkan. Mereka adalah WS, pegawai negeri sipil, dan SR yang menjadi rekanan ’’Sudah dinyatakan P21

(lengkap, Red) oleh jaksa penuntut. Mudah-mudahan bulan ini bisa kita limpahkan ke Pengadilan Tipikor Tanjungkarang,” kata Tedi. Dilanjutkan, pelimpahan tahap dua (tersangka dan barang bukti) belum dilakukan. Ini menunggu kasus tersebut didaftarkan ke Pe-

ngadilan Tipikor Tanjungkarang. ”(Pelimpahan) tahap dua nanti. Ketika akan kita limpahkan ke pengadilan,” sebut dia. Terkait kerugian negara Rp800 juta yang sudah dikembalikan ke penyidik oleh tersangka SR, Tedi mengatakan uang itu dititipkan

ke Bank Lampung. Kasus ini bergulir sejak 2015 lalu. Proyek peningkatan dan pelebaran jalan dilaksanakan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bandarlampung. Anggarannya bersumber dari APBD 2014 sebesar Rp5,2 miliar. Namun dalam pelaksanaannya,

diduga ada volume pekerjaan yang tidak sesuai dengan nilai kontrak. Modusnya, seperti mengurangi volume dan kualitas yang tidak sesuai dengan kontrak. Namun belum dipastikan apakah ada modus lain seperti memanipulasi harga perkiraan

sendiri (HPS) yang sudah ditetapkan PPK. Awalnya kasus ini diselidiki oleh penyidik Kejaksaan Tinggi Lampung. Namun kemudian, dilimpahkan ke Kejari Bandarlampung. Sejauh ini, kedua tersangka tidak ditahan. (nca/c1/ais)

Tips Hilangkan Rasa Sakit Haid

Bagi kaum hawa, tentunya sudah tak asing dengan rasa nyari saat haid pada masa menstruasi. Namun, perlukah meraka semua selalu merasa kesakitan kerap kali masa itu datang? Katakan saja tidak! Sebab rasa nyeri haid yang dialami oleh setiap wanita itu pasti akan berbeda. Lalu apa penyebabnya? Yang paling utama ialah sistem kekebalan tubuh. Jika sistem kekebalan tubuh seseorang sedang menurun, sedikit keluhan apapun itu terasa sakit jadinya. Bahkan tak sedikit wanita saat menstruasi merintih kesakitan akibat rasa nyeri yang tak tertahankan pada bagian perut telebih di hari pertama dan kedua, Seperti halnya yang sering dialami oleh ibu 2 anak asal palembang yang satu ini.

“Semenjak 2 tahun yang lalu, ketika masa menstruasi datang saya paling bosan dengan yang namanya nyeri haid, perut saya terasa nyeri dan perih. Ada beberapa saudara yang menganjurkan obat inilah, itulah. Tapi hasilnya sudah beberapa kali saya coba tetap saja setiap masa menstruasi datang perut saya selalu nyeri.” Keluh wanita beranama Eka Lestari (38) tersebut. Sang suami tercinta pun mencoba mencari solusi agar keluhan istrinya itu dapat segera teratasi. Namun sayang, mungkin karena ini masalah wanita, alhasil solusi terbaiknya pun datang dari salah satu teman Eka. “Waktu itu saya coba sharing akan keluhan saya ini kepada teman. Ternyata beberapa teman saya pun sempat mengalami nyeri haid pada masa menstruasi yang sakitnya itu tak dapat ditahan. Akan tetapi mereka kini sudah tidak pernah merasakannya lagi semenjak mereka rutin mengkonsumsi rampahoni secara teratur,” Papar Eka. Rampahoni merupakan ramuan herbal yang menggunakan Buah Mahoni sebagai bahan baku utamanya, yang kemudian dipadukan dengan rempah-rempah lainnya sehingga berkhasiat dengan rasa yang enak di lidah. Dari hasil penelitian para ahli herbal, Buah Mahoni memiliki kandungan yang sangat bermanfaat untuk ke-

sehatan, diantaranya kandungan Flavonoid dan Saponinnya yang dapat bersifat analgesik atau penghilang rasa nyeri. Kandungan Saponin dan Flavonoid pada Buah Mahoni juga berguna untuk melancarkan peredaran darah, terutama untuk mencegah tersumbatnya saluran darah, mengurangi kadar kolesterol dan penimbunan lemak pada dinding pembuluh darah, dapat mengobati rematik dan dapat berfungsi sebagai antiperadangan pada dinding lambung dan antibakteri bagi Helicobacter Pylori, yakni bakteri penyebab penyakit maag. “Sekarang saya sudah mengikuti langkah sehat meraka untuk mengkonsumsi Rampahoni secara teratur dengan rutin. Semenjak itu, setiap datang bulan saya jadi tenang dan tak pernah merasa khawatir lagi karena sudah terbebas dari nyeri haid.” Tutup wanita yang sehari-harinya tinggal di Jalan Demak, Seberang Ulu I, Kota Pelembang itu bahagia. Rampahoni sudah tersedia di Apotek dan Toko Obat terdekat di kota anda. Untuk info lebih lanjut silakan hubungi 0813 7989 4275 , Tanggamus Dan Pring sewu: 0877 7716 0707 , Metro: 08536706 5466 Dinkes P-IRT: 5133203041184.20.


METROPOLIS KAMIS, 17 MEI 2018

21

Bukan Sekadar Berita

Produk Kemasan Rusak Banyak Beredar BANDARLAMPUNG - Tim Satgas Pangan Provinsi Lampung melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pasar tradisional dan pasar modern di Bandarlampung kemarin (16/5). Dirreskrimsus Polda Lampung Kombes Aswin Sipayung melaluli Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus AKBP Budiman Sulaksono menerangkan, tim satgas pangan melakukan sidak ke dua pasar tradisional dan satu pasar modern. Yaitu Pasar Tamin, Pasar Pasir Gintung, dan Transmart. ’’Sidak ini merupakan kegiatan rutin tim satgas pangan Lampung. Sidak dilakukan untuk mengawasi dan mengecek ketersediaan pangan di pasar. Serta untuk meminimalisir dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak

diinginkan terkait pangan di Lampung,” jelasnya. Terkait makanan yang sudah kadalursa, AKBP Budiman menuturkan, saat sidak tidak ditemukan makanan yang kadaluarsa. Namun saat sidak, tim menemukan beberapa kemasan yang rusak. ’’Tim menginbau kepada pelaku usaha untuk tidak menjual produk makanan yang kemasannya rusak. Untuk stok pangan di Lampung saat ini masih normal dan cukup,” ujarnya. ’’Perlu diketahui, tim satgas pangan Provinsi Lampung melakukan sidak, sebagai upaya untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan masyarakat selaku konsumen,” tegas AKBP Budiman. (rls/rlo/c1/sur)

Patah As Roda, Lalu Terguling BANDARLAMPUNG - Diduga tak kuat menanjak, sebuah truk bernomor polisi BE 9167 UF bermuatan semen terguling di jalan menanjak P. Emir M. Noer, Tanjungkarang Barat, Bandarlampung, kemarin (16/5). Berdasarkan pantauan radarlampung. co.id (grup Radar Lampung), terlihat bagian belakang truk bermuatan semen tersebut menghantam pohon nangka yang ada di median jalan hingga tumbang. Beruntung, meski bagian depan truk menutup separo jalan, tidak sampai menimbulkan kemacetan di lokasi kejadian. Terlihat satu petugas lakalantas Polresta Bandarlampung meminta keterangan sopir truk yang diketahui bernama Samsu (38), warga Margomulyo, Kabupaten Pringsewu, sembari mengatur arus lalu lintas. Kecelakaan tunggal itu tidak

Disnaker.. ’’Sejauh ini progres penyusunan Perwali tentang PRT sudah mencapai 80 persen. Sedang digodok. Ada beberapa hal penting yang harus dikoordinasikan ke lembaga terkait karena permasalahan ini sangat kompleks dan mencakup masyarakat luas,” ungkap Erwansyah. Menurutnya, Bagian Hukum masih terus melengkapi beberapa pendukung perwali. Di antaranya lem baran kontrak kerja antara PRT

menimbulkan korban jiwa. Sang sopir hanya mengalami shok pasca kejadian. Samsu (38) sopir truk yang terbalik, mengaku truk yang dikemudikannya terguling disebabkan karena tidak kuat menanjak saat melintas dengan kondisi jalan menanjak. ’’Saya dari Panjang mau mengantarkan semen 200 sak dan tripleks ini ke Pringsewu. Setiap hari saya lewat sini. Waktu sampai tanjakan itu tiba-tiba patah as, jadi mobil mundur, soalnya rem nggak ketahan,” ujarnya di lokasi kejadian. Karena tidak kuat menanjak itu, lanjut Samsu, setir yang di kemudikannya langsung dibanting ke kanan. ’’Kalau saya banting ke kiri bahaya, takutnya terkena pengendara lain. Alhamdulilah, saya pun nggak ada yang terluka,” paparnya. (ndi/ rlo/c1/sur)

Sambungan dari Hal. 24 dengan sang majikan guna dijadikan lampiran perwali. Peleng kapan mater i pendukung perwali tersebut penting agar nantinya aturan yang telah dibuat dapat berjalan efektif setelah disahkan. ’’Jadi sebaiknya jangan buru-buru mendorong terwujudnya payung hukum perlindungan PRT. Karena jika tidak lengkap, perwali justru dapat kurang maksimal dalam implementasinya,” ujarnya. (sur/c1/sur)

FOTO HUMAS POLDA LAMPUNG

SIDAK: Tim Satgas Pangan Provinsi Lampung melakukan sidak ke beberapa pasar yang ada di Bandarlampung kemarin (16/5).

Melihat Kesiapan Kerja Sama Brimob Polda Lampung dengan Basarnas

Mengaku Kurang Personel, Kerap Sulit Cari Spare Part Armada Bencana alam bisa terjadi kapan saja. Merasa minim personel, tim Search and Rescue (SAR) menggandeng Brimob Polda Lampung guna memaksimalkan jumlah personel, khususnya bidang pencarian korban. Seperti apa sistemnya? Laporan Wartawan Radar Lampung, - BANDARLAMPUNG TIGA kendaraan berukuran besar dengan warna dominan cokelat dan oranye terparkir di halaman Mako Brimob Polda Lampung. Saat wartawan koran ini mendapat izin melihat bagian dalam kendaraan tersebut, tampak beberapa perlengkapan yang digunakan untuk mencari korban bencana. Ketiga kendaraan yang diketahui bernama truk rescue, truk rescue carier, dan dmac double cabin ini memiliki peralatan lengkap. Baik untuk menelusuri dasar laut maupun menjelajahi hutan. Ketiganya merupakan milik Brimob Polda Lampung dan tim SAR atau Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP). Sayangnya, meski dibekingi peralatan mempuni, BNNP atau tim SAR sangat kekurangan

personel untuk bertarung dengan alam. Dengan adanya kerja sama yang baik, Brimob Polda Lampung telah menyatakan kesiapannya untuk ikut mencari korban bencana. Sinergi satuan brigade mobile (Satbrimob) bersama Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Lampung dikuatkan dengan penandatanganan nota kesepahaman tentang pelaksanaan pembinaan dan operasional pencarian dan pertolongan (SAR). Beruntung bagi Radar Lampung, kemarin (16/5) mendapat bimbingan Wadansat Brimob Polda Lampung AKBP Ferdinan M. Pasule dan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Lampung Jumaril untuk melihat lebih detail berbagai kendaraan operasional milik Brimob Polda Lampung dan Kantor Penca-

FOTO RADAR LAMPUNG

TAMBAH PERSONEL: Brimob Polda Lampung menyatakan kesiapannya ikut membantu BNNP dan Basarnas mencari korban bencana.

rian dan Pertolongan Kelas A Lampung. Secara bergantian, Ferdinand dan Jumaril saling memberi informasi seputar peralatan yang tersedia di dalam ketiga kendaraan. Tak jarang, muncul kesulitan dalam menemukan spare part asli saat harus dilakukan perawatan. Di sela-sela perbincangan dengan Radar Lampung Jumaril membenarkan sangat kekurangan personil untuk mencari seseorang yang membutuhkan pertolongan saat terjadi musibah. ’’Kami butuh personil yang

mampu terlibat dalam pencarian orang. Bayangkan saja, kekuatan kami hanya 95 orang dengan wilayah Lampung yang sangat luas. Tentu saja kami tidak bisa meng-cover semua. Makanya kami butuh tenaga Brimob untuk membantu pencarian,” ungkapnya. Menurutnya, keberhasilan operasional SAR tidak hanya ditentukan Basarnas saja. Namun, ada empat pilar utama, diantaranya Basarnas sebagai instansi yang dibentuk sesuai amanah UU. ’’Ada juga unsur TNl/Polri. Fakta sudah banyak berbicara bahwa dalam berbagai aksi pe-

Klaim.. tidak lagi terpasang di dinding atas bagian depan mal tersebut. Namun saat dikonfirmasi, Store Manager Ramayana Robinson (Mal Lampung) Mujibul Umam ternyata masih cukup optimistis operasional mal tersebut akan berlangsung hingga waktu yang lama. Menurutnya Ramayana saat ini masih

nyelamatan SAR kebanyakan ujung tombaknya ada di tangan TNI/Polrl. Misalnya insiden pesawat Air Asia beberapa tahun lalu,” ujarnya. AKBP Ferdinan menambahkan, personel Brimob Polda Lampung akan siap membantu seluruh kegiatan dalam melakukan pencarian korban hilang yang terkena musibah. ’’Kami siap bergerak cepat menghadapi dan menjaga hal-hal yang tidak di inginkan. Kami selalu siaga saat ada kejadian di lapangan,” ujarnya. Menurutnya, menjelang arus mudik dan balik lebaran, personel gabungan Brimob dan Basarnas tentunya akan ditempatkan di sejumlah titik yang ditetapkan di sepanjang jalur lintas Sumatera. ’’Mari kita bersatu padu melaksanakan tugas yang telah diamanahkan dan kita satukan visi misi. Sehingga kita bisa solid dan bisa menjalankan tugas dengan baik. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan bisa bemanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya. (c1/sur)

Sambungan dari Hal. 24 memperoleh keuntungan dari usaha yang ada. ’’Prinsipnya, kami memberi layanan kepada masyarakat bahwa mereka masih punya banyak pilihan dengan belanja ke Ramayana Department Store,” kata dia kepada Radar Lampung kemarin (16/5). Mengenai kecurigaan masyarakat terhadap banyaknya papan iklan yang ditu-

runkan, Umam mengklarifikasinya. Menurutnya, penurunan beberapa papan iklan bukan karena usaha terkait memutuskan pergi. Namun karena pihak Robinson ingin mengganti tema berkaitan dengan Ramadan dan Idul Fitri. Sementara, terkait kondisi pembangunan underpass yang tepat di depan Ramayana

Robinson, Umam berharap sirkulasi jalan benar-benar diperhatikan oleh pihak kontraktor. ’’Apabila sirkulasi jalan lancar, usaha kami tidak akan mati. Tapi kalau tidak diperhatikan tentu mengganggu usaha kita,” ungkapnya. Ia menambahkan, sejak tiga bulan terakhir pembangunan underpass berlangsung, pihaknya mengakui

adanya penurunan keuntungan 10-20 persen. ’’Selain karena sirkulasi jalan di depan Ramayana, ada kemungkinan masyarakat sedang menahan uangnya untuk belanja di periode Ramadan,” ujarnya. Umam dengan lugas menyatakan sampai saat ini masih optimis dengan perkembangan Robinson. ’’Kami hadir menjadi salah

satu departemen store terbesar. Kami juga selalu berusaha mengikuti perkembangan zaman dengan melakukan digitalisasi,” tuturnya. Inovasi yang dilakukan antara lain dengan berpromosi lebih gencar melalui dunia internet. ’’Masyarakat bisa mengunjungi website kami www.ramayana.co.id, meskipun dari website tersebut

hasilnya hanya sekian persen dari konsumen kita,” ucapnya. Umam sedikit menyinggung mengenai bisnis Karaoke Hits. Umam memastikan selama Ramdan bisnis karaoke tersebut tidak beroprasi. ’’Untuk kelanjutan atau keaktifan karaoke tersebut saya tidak tahu banyak. Karena memang itu bukan bagian dari Ramayana,” tutupnya. (cw1/c1/sur)



IKLAN KAMIS, 17 MEI 2018

23


24

Bukan Sekadar Berita

KAMIS, 17 MEI 2018

Klaim Ingin Ganti Konsep Akui Laba Turun hingga 20 Persen

Green Coffee / Kopi Hijau Biji Green Coffee mengandung asam klorogenat yang luar biasa. Zat ini membantu sistem tubuh anda mengimbangi gaya hidup dan selera makan Anda serta mempercepat metabolisme Anda, yang jika berjalan lambat, berat badan Anda pun akan semakin merangkak naik. Zat ini juga dapat mengatur kadar glukosa darah dan sirkulasi darah. Selain itu Green Coffee juga dapat menghilangkan racun dalam organ hati dan memiliki efek yang positif untuk tubuh

MENURUNKAN DARAH TINGGI Selain dapat menurunkan berat badan, asam klorogenat pada kopi hijau juga dapat mengurangi tekanan darah. Menurut penelitian yang diterbitkan pada tahun 2006 di Clinical and Experimental Hypertension menunjukkan bahwa pasien yang mengonsumsi 140mg ekstrak biji kopi per hari menunjukkan penurunan tekanan darah.

MERUPAKAN ANTIOKSIDAN Biji Kopi ini mengandung beberapa zat antioksidan, yang dapat mengurangi efek radikal bebas yang dapat merusak sel dalam tubuh. Fungsi pencegahan ini membuat Anda lebih sehat dengan mengurangi jumlah kerusakan sel-sel tubuh Anda. Menurut penelitian yang diterbitkan pada bulan Juli 2004 dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry, antioksidan asam klorogenat dalam biji kopi hijau dapat mencegah perkembangan empat jenis sel kanker, sehingga dapat membantu mencegah beberapa jenis kanker.

MENURUNKAN BERAT BADAN Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada bulan Maret 2006 di BMC Complementary and Alternative Medicine, suplemen harian ekstrak biji kopi hijau dapat mengurangi lemak tubuh dan berat badan. Pada penelitian tersebut kafein dan asam klorogenat sebagai senyawa utama berguna untuk menurunkan berat badan. Asam klorogenat yang terdapat pada biji kopi yang belum dipanggang dapat dicerna dan diserap oleh manusia sama seperti yang terdapat pada ekstraknya.

MENINGKATKAN MOOD KINERJA KOGNITIF Kafein yang ada dalam kopi hijau dalam kopi hijau mempunyai efek yang positif pada suasana hati dan aktivitas otak Anda. Menurut penelitian pada bulan Februari 2008 di Nutrition Bulletin, beberapa studi mengonfirmasi, bahwa kafein dapat meningkatkan reaksi waktu, kewaspadaan, memori, fokus ketahanan tubuh, dan berbagai faktor lain dari kinerja kognitif. Peneliti menemukan bahwa asupan optimal kopi hijau adalah antara 38-400mg per hari atau menjadi 1/3 cangkir untuk empat cangkir kopi seduh.

STOK TERSEDIA DI : ANEKA SARI RASA Telp. 0823 8868 8868 CHANDRA SUPERMARKET TANJUNG KARANG CHANDRA SUPERMARKET MBK

PT. MULTI ORGANIC INTERNATIONAL ORDER:0821 8293 9615 / 0821 8293 9619

BANDARLAMPUNG – Sebagian besar masyarakat merasa jenuh di awal saat harus melintasi persimpangan Universitas Lampung (Unila) yang saat ini sedang berlangsung pembangunan underpass. Tak jarang beberapa di antaranya memilih jalur alternatif lain. Nah belakangan, banyak pihak menilai itu sangat memengaruhi operasional Ramayana Robinson (Mal Lampung). Muncul anggapan mal tersebut tak akan bisa bertahan lama, alias gulung tikar. Salah satu yang menjadi penguat beberapa masyarakat berargumen demikian adalah banyaknya papan iklan yang

FOTO M. TERGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

Baca KLAIM Hal. 21

MENGKHAWATIRKAN: Banyak papan iklan yang tidak lagi terpasang di dinding atas bagian depan Ramayana Robinson Rajabasa memancing banyak pihak beranggapan mal tersebut terancam gulung tikar.

Disnaker Lepas Tangan Ogah Bahas Perwali Perlindungan PRT BANDARLAMPUNG – Draf peraturan wali kota (per wali) tentang perlindungan perempuan pekerja rumah tangga (PRT) ternyata tak melibatkan campur tangan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Bandarlampung. Ya, saat diajak berunding di awal terkait rencana pembahasan perwali tersebut, Disnaker sudah lebih dulu menolak ikut serta. Kepala Bidang Ketenagakerjaan Disnaker Bandar-

lampung M. Kabul menuturkan, ada alasan tersendiri pihaknya melakukan penolakan. Tidak diaturnya perlindungan PRT dalam UU Ketenagakerjaan justru menjadi dasar argumen penolakannya. Menurutnya, bila memang tidak ada dalam UU, pihaknya tidak bisa membahasnya dalam aturan yang berkekuatan di bawahnya. ’’Intinya, takut bertentangan dengan UU Ketenagakerjaan. Kerena sifatnya

UU lebih kuat dari perwali,” ucapnya kepada Radar Lampung kemarin (16/5). Pihaknya pun mengaku kelabakan bila harus melakukan pengawasan terhadap kerja PRT. Sebab, sebaran PRT di kota Bandarlampung sudah cukup banyak. ’’Untuk mengawasi perusahaan yang ada di kota ini saja personil kita sangat terbatas,” ucapnya. Mengenai kontrak kerja, menurutnya bersadarkan Permenaker memang harus ada. Namun, cakupannya bisa selesai di tatarann rukun tetangga (RT). ’’Jadi antara

majikan dengan PRT memang harus ada kontrak kerja, dalam hal ini diketahui oleh Ketua RT,” tukasnya. Ya, saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung sedang menyusun draf perwali tentang perlindungan perempuan PRT. Sayangnya, kinerja Bagian Hukum Pemkot Bandarlampung selaku leading sector tidak memperlihatkan perkembangan alias melempem. Benang merah itu didapat dari pengakuan salah satu pejabat Bagian Hukum Pemkot Erwansyah saat

ditanya progres penyusunan draf perwali perlindungan PRT Senin (15/5). Dia mengatakan, penyusunan draf tersebut mencapai 80 persen. Jawaban itu sama dengan perkataannya kala menghadiri lokakarya tripartit plus pembahasan standar kontrak kerja PRT di Hotel Emersia, Bandarlampung, 19 Maret 2018. Saat itu, Erwansyah pun mengatakan progres penyusunan draf tersebut mencapai 80 persen. Baca DISNAKER Hal. 21


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.