RADAR LAMPUNG | Jumat, 24 Mei 2013

Page 1

JUMAT, 24 MEI 2013

28 HALAMAN/Rp3.000,-

Satu untuk Semua

UN Lampung Tak Membanggakan Prestasi Bali Paling Moncer, Provinsi Jawa Barat Terbaik BANDARLAMPUNG – Hari ini, hasil ujian nasional (UN) SMA sederajat 2013 diumumkan. Dari rekapitulasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemen-

dikbud), sebanyak 2.678.575 siswa dinyatakan lulus ujian. Sedangkan 8.851 siswa gagal. Untuk skala nasional, kiprah Lampung jauh dari harapan. Lampung sama sekali tidak menempatkan satu siswa pun dalam urutan 12 siswa dengan nilai UN murni terbaik. Nilai UN murni

adalah nilai UN yang belum digabung dengan nilai ujian sekolah dan rapor. Untuk kategori ini, Provinsi Bali menggila dengan menempatkan lima pelajarnya di ranking 12 pelajar terbaik. Mereka adalah Ni Kadek Vani Apriyanti dari SMAN 4 Denpasar di posisi pertama

dengan rerata nilai UN murni 9,87. Kemudian ada Made Hyang Wikananda di urutan 4 (SMAN 4 Denpasar/9,76), Luh Putu Lindayani di urutan 5 (SMAN 4 Denpasar/9,76), Putu Siska Apriliyani di urutan 8 (SMAN 4 Denpasar/9,75), dan Baca UN Hal. 4

Istri Tewas Ditikam, Brigpol Agus Setiawan Kritis

Sudah 12 Kantong Darah, Tak Kunjung Siuman Bendera kuning menghiasi rumah bercat putih di Jalan Pramuka No. 22, Kecamatan Rajabasa, Bandarlampung, tadi malam. Jerit tangis kencang terdengar. Para tetangga tak menyangka masalah keluarga berakibat nyawa melayang.

Laporan Tim Radar Lampung MOBIL ambulans baru saja meninggalkan rumah untuk mengantar jasad Melani, istri Brigadir Polisi (Brigpol) Agus Setiawan yang tewas Baca SUDAH Hal. 4

FOTO AJI SAKTIYANTO DAN WAHYU SYAIFULLAH/GRAFIS BAYU/RADAR LAMPUNG

PENCUCIAN UANG

Butuh 13 Juta Blangko

Dua Tersangka Baru

JAKARTA - Keresahan masyarakat soal langkanya blangko BPKB (bukti pemilik kendaraan bermotor) dan STNK (surat tanda nomor kendaraan) segera berakhir. Korlantas Mabes Polri menjadwalkan lelang pengadaan blangko BPKB tuntas pada 20 Juni mendatang. Begitu BPKB mulai tersedia pada pertengahan Juli, surat keterangan pengganti (SKP) BPKB sementara bisa langsung ditukar. Informasi di website LPSE Polri menunjukkan, lelang pengadaan BPKB dan STNK dilakukan secara terpisah. Saat ini, lelang pengadaan

KEJAKSAAN Agung (Kejagung) mulai mengungkapkan identitas para tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi dan pencucian uang di Dinas Pendidikan (Disdik) Tulangbawang. Kepala Pusat Penerangan Kejagung Setia Untung Arimuladi mengatakan, penyidik Kejagung telah menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus yang diduga mengakibatkan kerugian negara Rp11 miliar tersebut. Menurutnya, selain PNS Disdik Tuba Rika Utami Putri, penyidik juga menetapkan tersangka Jauhari (Sprindik: 78/F.2/Fd.1/09/ 2012) dan Baca DUA Hal. 4

TOKOH LAMPUNG

Nomor Tujuh Asia KIPRAH mantan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati diapresiasi publik internasional. Dia dinobatkan sebagai 100 tokoh perempuan paling berpengaruh dunia versi majalah Forbes. Wanita yang kini menjabat Sri Mulyani managing director Bank Dunia tersebut menduduki peringkat ke-55. Itu bukan kali pertama Ani –sapaan akrabnya– masuk dalam daftar bergengsi tersebut.

Anggap Bundesliga, Bukan Final Eropa LONDON - Fans sepak bola Inggris dikenal fanatik dan seru. Namun menjelang final Liga Champions di Stadion Wembley, London, Minggu dini hari (26/5), atmosfernya justru adem-adem saja. Pantauan Jawa Pos (grup Radar Lampung) di kawasan

Baca BUTUH Hal. 4

PKS Mundur, Siapa Takut!

JELANG FINAL CHAMPIONS

Laporan Baskoro Yudho dari LONDON

BPKB sudah masuk tahap evaluasi dokumen dan pembuktian kualifikasi. Sedikitnya 20 perusahaan bersaing untuk mendapatkan kontrak pekerjaan dengan nilai pagu Rp251,3 miliar itu. Lelang tersebut dijadwalkan selesai pada 20 Juni. ’’Kami perkirakan distribusi BPKB normal kembali pada Agustus. Namun sejak pertengahan Juli, kami sudah mulai distribusi BPKB berapa pun yang sudah dicetak,” terang Kabid Regident Korlantas Mabes Polri Kombespol Sam Budigusdian kemarin.

Wembley kemarin, reaksi warga biasa-biasa saja. Mereka hanya melakukan joging atau foto-foto di stadion paling bersejarah di Inggris itu. Wembley pun tak banyak berbenah. Beberapa petugas membenahi rumput taman di luar kompleks stadion. Baca ANGGAP Hal. 4

Baca NOMOR Hal. 4

JAKARTA - Partai Demokrat (PD) tak khawatir dengan munculnya lagi keinginan mundur Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dari barisan koalisi pemerintahan. Wakil Ketua Umum DPP PD Nurhayati Ali Assegaf mengingatkan bahwa keputusan hengkang dari koalisi juga akan disertai konsekuensi di kabinet. ’’Kalau mau mundur silakan. Tinggal tarik saja menteri-menterinya. SBY nggak akan pusing, masih banyak orang pintar yang bisa menggantikan,”

kata Nurhayati di kompleks parlemen, Jakarta, kemarin (23/5). Dengan enteng, Nurhayati juga mengimbau PKS tidak perlu berkoar-koar ke publik lebih dahulu jika benar ingin keluar dari koalisi. Partai yang kini sedang dirundung masalah pasca munculnya kasus korupsi suap impor daging sapi itu diminta membicarakan dahulu masalah tersebut di internal partai. Baca PKS Hal. 4

Jatuh-Bangun Tim BPPT Mewujudkan Pesawat Udara Nir Awak (PUNA)

Tak Ingin Kecewakan sang Pencipta Cetak Biru Dunia dirgantara Indonesia terus menebarkan optimisme. Setelah PT Dirgantara Indonesia (DI) kebanjiran pesanan helikopter militer, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) sukses menciptakan pesawat udara nir awak (PUNA) yang siap dikomersialkan. Jerih payah selama 15 tahun pun terbayar.

FOTO BPPT FOR RADAR LAMPUNG

Kementerian Pertahanan bersama PT DI sebagai pelaksana produksinya. Para penggawa tim produksi PUNA Wulung pun bersorak kegirangan menyambut babak baru industri kedirgantaraan Indonesia tersebut. Wajah kurang tidur mereka pun seketika berubah ceria seusai penandatanganan kerja sama komersialisasi PUNA. Sembari memandangi pesawat dengan warna dominan biru laut yang sedang dipamerkan itu, senyum cerah terus menghiasi raut wajah penuh kepuasan mereka. Bagi tim PUNA Wulung, inilah salah satu babak yang sudah lama diimpikan: menghasilkan produk teknologi tinggi yang bisa dikomersialkan. Meski belum secanggih pesawat tak berawak bikinan negara maju, optimisme tetap membuncah.

KARYA ANAK BANGSA: Penggawa tim Pesawat Udara Nir Awak (PUNA) usai uji terbang di Bandara Nusawiru, Ciamis, Jawa Barat, beberapa bulan sebelum launching.

Baca TAK Hal. 4

Laporan Bayu Putra, JAKARTA TANGGAL 29 April 2013 merupakan hari bersejarah bagi proses penciptaan PUNA. Sebab, mulai tanggal itu, BPPT menyatakan kesiapannya untuk memproduksi pesawat tanpa awak tersebut secara komersial. Mereka siap menerima pemesanan dari pihak luar. Rilis PUNA yang diberi nama Wulung itu dilakukan http://www.radarlampung.co.id

Berlangganan, Hubungi: 0721 - 782306-7410327


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.