SENIN, 25 MARET 2013
32 HALAMAN/Rp3.000,-
Satu untuk Semua
MAKIN EKSIS! BANDARLAMPUNG – Ada suasana berbeda di pelataran parkir Chandra Superstore Tanjungkarang sejak pukul 06.00 WIB kemarin (24/3). Lebih dari 4.000 orang sangat antusias memadati areal tersebut. Merekalah konsumen sekaligus peserta jalan sehat dan senam pagi Chandra Superstore bareng Lampu HORI yang ingin berpartisipasi memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-29 Chandra Superstore. Even itu kian terasa gempitanya karena menggandeng Radar Lampung. Surat kabar harian terbesar yang senantiasa menggelar even spektakuler di Lampung. Baca MAKIN Hal. 2
FOTO WAHYU SYAIFULLAH
DARI KONSUMEN UNTUK KONSUMEN: Lebih dari 4.000 orang antusias mengikuti jalan sehat Chandra Superstore-HORI dan menggandeng Surat Kabar Harian Radar Lampung.
MANUFACTURING HOPE 70
Bedol-bedolan untuk Rusun Kemayoran SAYA ajak Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo untuk mojok sebentar. Itu terjadi saat kami menunggu kedatangan Bapak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang akan meresmikan dimulainya proyek terbesar dalam sejarah BUMN di bidang pelabuhan Jumat sore lalu. Kami pun bisik-bisik agar tidak menarik perhatian orang sekitar. Di situ, di ruang tunggu direksi PT Indonesia Port Corporation, nama baru PT Pelindo II (Persero) Tanjung Priok, saya bisikkan ide tentang fungsi rumah susun (rusun) untuk perbaikan perkampungan kumuh di Jakarta. Ide itu sebenarnya sudah saya pidatokan saat peletakan batu pertama pembangunan rumah susun Perumnas di Kemayoran sehari sebelumnya. Sebelum upacara itu, saya mampir dahulu ke rumah susun yang sudah lebih dahulu berdiri di sebelahnya. Itulah dua tower rumah susun 18 lantai yang dibangun BUMN Perum Perumnas di awal pemerintahan SBY-JK. Rusun itu awalnya dirancang sebagai awal dari program pembangunan 1.000 tower rumah susun di seluruh Indonesia. Oleh Dahlan Iskan MENTERI BUMN
Kudeta SBY Bohong JAKARTA – Demonstrasi besar yang mengusung rencana penggulingan pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono hari ini (25/3) dianggap hanya angin lalu. Bahkan, SBY mengaku tak khawatir. Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik Daniel Sparingga dalam keterangan persnya di Jakarta, Minggu (24/3), memastikan bahwa besok SBY tetap berada di istana dan menjalankan tugas seperti
biasa. ’’Tidak ada yang bisa mengancam dan menakut-nakuti presiden hanya karena segerombolan orang berteriak di jalanan dengan pesan politik yang tak relevan. Pada 25 Maret, presiden memiliki agenda yang padat dan ia akan bekerja seperti biasa,” ujar Daniel. Dia menegaskan, demo untuk menurunkan Presiden SBY tidak sesuai
dengan jalannya demokrasi di Indonesia. Oleh karenanya, SBY tak akan memenuhi tuntutan mundur yang direncanakan kelompok tertentu. SBY, sambung Daniel, yakin dapat mengakhiri masa tugasnya hingga tahun 2014. ’’Kepercayaan kepada demokrasi membuat presiden teguh pada pendirian bahwa rakyat Indonesia berdiri bersamanya untuk menyelesaikan amanat yang diberikan
Ini Lho Kronologisnya!
ASUSILA
FOTO JPNN
MENCORENG lembaga, digerebek karena mesum, dan sama-sama babak belur dimassa. Itulah yang dirasakan Amir Nurdin Lubis (31) alias Ucok, anggota polisi berpangkat Briptu, dan Edi Heryanto (47), sipir Rutan Krui. Ulah keduanya terjadi dalam tempo bersamaan, yakni Minggu (24/3) pukul 02.00 WIB. Namun, lokasinya berbeda. Briptu Ucok, anggota Polsek Wawaykarya, Lampung Timur, dimassa karena mengen-cani wanita bersuami, Rusmiati (40), di kediaman sang wanita di RT 4 Dusun II, Desa Karanganom, Kecamatan Wawaykarya. Sedangkan Edi Heryanto (47), sipir Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Krui, jadi bulan-bulanan warga karena dipergoki berduaan di dalam kamar dengan Yesi Fransiska (32), juga pegawai rutan setempat, di kediaman wanita tersebut di Pemangku V, Pekon Kampungjawa, Lampung Barat. Kepada Radar Lampung, Farhan, salah satu warga Desa Karanganom yang ikut dalam penggerebekan menceritakan,
Baca KUDETA Hal. 2
POLISIANA
Baca BEDOL Hal. 2
Polisi dan Sipir Dimassa
hingga November 2014,” ucapnya. Sementara, pengamat politik Ray Rangkuti mengaku bingung saat aksi yang dikomandoi Majelis Kedaulatan Republik Indonesia (MKRI) disebut kudeta. Padahal, kata dia, kudeta itu tidak dilakukan masyarakat, tetapi aksi gerakan militer dan polisi.
KUMPULKAN BUKTI: Personel kepolisian beserta TNI berjaga di depan Lapas II B Cebongan, Kabupaten Sleman.
31 Peluru Tembus Empat Korban SLEMAN – Polisi menemukan 31 butir ir proyektil peluru di tubuh empat korban n yang dieksekusi gerombolan bersenjata penyerang Lapas Kelas II B Cebongan, Sleman, Sabtu dini hari (23/3). Kendati begitu, tim penyidik belum bisa menggambarkan proses eksekusi yang dilakukan pasukan bertopeng terlatih tersebut. Kapolda DIJ (Daerah Istimewa Jogjakarta) Brigjen Pol. Sabar Rahardjo menyatakan telah mengevaluasi proses penyelidikan. Tetapi, perwira tinggi Polri itu enggan membeberkan hasilnya. ’’Tolong beri kesempatan pada kami melakukan
penyelidikan ilmiah,” ujarnya kemarin (24/3). Kapolda juga mengkritik kebijakan Pemkab Sleman yang masih akan mengkaji P iizin Hugo’s Cafe. ’’Nggak usah dievaluasi. Sejak awal saya sampaikan, Hugo’s kami tutup, cabut izinnya,” tegas Sabar. Dia mengingatkan bahwa langkah serupa juga berlaku bagi tempat hiburan malam lainnya. Yang tak bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung serta lingkungan. Baca 31 PELURU Hal. 2
Baca POLISI Hal. 2
KAPOLRESTA Banme nerapkan pembinaan secara keras darlampung Kombespol M. Nurochman akhirnya kepada bawahan. Sebuka suara soal dugaan bagai atas an, dia pemukulan yang dilamelihat perilaku anak kukannya. buahnya kasar dan berpotensi menimKepada Radar Lampung, mantan Kapolres bulkan antipati warga. Lampung Timur itu ’’Intinya, ini pembinaan membeberkan, tindakan- M. Nurochman dan saya ankum bagi nya merupakan bagian dia,’’ terangnya kepada pembinaan dalam konteks atasan Radar Lampung secara eksklusif yang berhak menghukum (ankum). kemarin. Nurochman menyatakan punya Baca INI Hal. 2 alasan kuat mengapa sampai harus
MENUJU BE 1
Adik Menhut Independen Kehutanan (Menhut) TIKET Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai Zulkifli Hasan. perahu politik dalam Kepada Radar LamPemilihan Gubernur pung, Zainuddin yang (Pilgub) Lampung belum berprofesi sebagai pengsepenuhnya jatuh ke usaha ini menyatakan Ketua DPW PAN Lamsiap maju jika didukung pung Abdurachman masyarakat. ’’AlhamSarbini. dulillah sudah ada maMasih ada calon kuat syarakat yang menyaZainuddin lain yang kemungkinan takan mendukung saya. diusung partai berlambang matahari Insya Allah, saya siap maju pilgub bersinar itu. Di antaranya Zainuddin jika didukung ma syarakat. Hasan yang merupakan adik Ketua DPP PAN yang juga Menteri Baca ADIK Hal. 2
Jalan Enam Hektare di Taipei Cycle 2013, Pameran Sepeda Terbesar Asia (Habis)
Pergi hingga 100 Km Naik Karya Perancang Segway Seheboh apa pun konsepnya, fungsi utama sepeda adalah alat transportasi. Di Taipei Cycle 2013, ada banyak sepeda lipat dan e-bike yang membuat fungsi utama itu lebih praktis dan keren. Laporan Azrul Ananda dan Dipta Wahyu, TAIPEI ADA 1.103 exhibitor di Taipei Cycle 2013, menampilkan entah berapa puluh ribu sepeda. Mulai sepeda anak-anak, sepeda belanja, sepeda lipat, mountain bike (MTB), road bike (balap), hingga e-bike (sepeda elektrik). Semua dengan segala variannya. Jumlah exhibitor itu adalah rekor baru dari even yang sudah terselenggara kali ke-26 ini. Jumlahnya 6 persen lebih banyak dari tahun lalu. http://www.radarlampung.co.id
TES Seorang pengunjung sedang mencoba db07 bike pada Taipei Exhibition Cycle Show di Taipei Nangang Exhibition Hall.
FOTO JPNN
Peningkatan itu pada dasarnya didorong oleh dua hal: meningkatnya popularitas sports bike di Asia plus dorongan pengembangan e-bike sebagai salah satu alternatif transportasi, asa masa depan (sebenarnya sudah menjadi alternatif di masa sekarang). Sebelum berbicara ke e-bike sebagai sarana transportasi, kita bisa ’’mundur’’ dahulu ke konsep sepeda yang pada dasarnya dibuat sebagai sarana transportasi praktis: sepeda lipat. Kalau ditotal, sepeda lipat dan sepedasepeda urban (sehari-hari) tetap menjadi penghuni dominan Taipei Cycle 2013. Wajar, karena ini kan memang pameran industri sepeda. Dan sepeda yang paling laris tentu sepeda yang fungsinya seperti itu. Bukan yang untuk sport. Baca PERGI Hal. 2 Berlangganan, Hubungi: 0721 - 782306-7410327