RADAR LAMPUNG | Sabtu, 28 Juli 2012

Page 1

SABTU, 28 JULI 2012 SA

32 HALAMAN/Rp3.000,-

Satu Untuk Semua

Siapkan Dua Skenario Kemendagri Mengacu Revisi UU No. 32/2004

BRIMOB VS WARGA

Bocah 13 Tahun Tewas Ditembak INDERALAYA - Konflik antara warga dari beberapa kecamatan di Kabupaten Ogan Ilir (OI) dengan PTPN VII Cinta Manis merenggut korban. Angga Prima bin Darmawan (13), warga Dusun II, Desa Tanjungpinang II, Kecamatan Tanjungbatu, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, tewas. Peristiwa berdarah ini terjadi kemarin (27/7) pukul 15.45 WIB. Angga tewas di tempat kejadian setelah pelipis kanannya ditembus timah panas anggota Brimob Polda Sumsel yang tengah berpatroli di Desa Tanjungpinang II dan Limbangjaya II.

Selain menewaskan bocah tersebut, aksi brutal anggota Brimob Polda Sumsel itu juga melukai tiga warga Desa Tanjungpinang II. Mereka adalah Yaman (45), Rusman (36), dan Farida (49). Ketiganya mengalami luka terkena serempetan peluru di lengan atas. Insiden ini bermula pada Jumat sore. Saat itu, personel brimob konvoi menggunakan lima mobil melintasi jalan Desa Tanjungpinang II menuju Desa Limbang. Di belakang lima mobil terdapat beberapa mobil lainnya. Memasuki wilayah Limbang, korban Angga Prima yang merasa asing dengan konvoi mobil

Baca BOCAH Hal. 4

KUOTA HAJI KONSULTASI Ketua Komisi XI

Pekan Depan Penentuan

DPR Emir Moeis

Setelah Ditetapkan Tersangka Proyek PLTU Tarahan

(kanan) menemui pimpinan DPR Pramono

JAKARTA - Tersangka dugaan suap proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tarahan, Lampung Selatan, Emir Moeis mengatakan tak sabar untuk menjalani pemeriksaan di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Alasan Emir, karena dirinya sama sekali tidak tahu kasus hukum yang menjeratnya. ’’Saya siap diperiksa KPK,” kata Emir saat ditemui di sela-sela acara buka bersama di kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, kemarin (27/7).

Anung. Pertemuan tersebut terkait ditetapkannya Emir sebagai tersangka dugaan korupsi PLTU Tarahan.

FOTO MUSTAFA RAMLI/ JPNN

Baca EMIR Hal. 4

Hartati Murdaya Akhirnya Diperiksa JAKARTA - Setelah terus disebut-sebut terlibat dalam kasus penyuapan Bupati Buol Amran Batalipu dalam pengurusan hak guna usaha lahan kelapa sawit, pengusaha Hartati Murdaya Poo akhirnya dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Baca SIAPKAN Hal. 4

yang ditumpangi anggota brimob, mengikuti arah mobil sampai ke Desa Limbangjaya II. Saat memasuki Simpang Tiga Desa Limbangjaya II, mobil rombongan anggota brimob dilempar batu oleh warga desa setempat. Anggota brimob pun melakukan penyisiran terhadap warga Desa Limbangjaya II. Kedatangan konvoi anggota brimob tersebut sempat ditemui saksi Subhan (38) yang merupakan anggota BPD dan M. Syukri (42), P3N Desa Limbangjaya II.

Emir Tak Sabar Diperiksa KPK

Dicecar 12 Jam Lebih, Saksi Suap Bupati Buol

BANDARLAMPUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung menyiapkan dua skenario tahapan pemilihan gubernur (pilgub). Yang pertama, penyusunan tahapan jika pilgub tetap dilakukan secara langsung. Kedua, jika pilgub dilakukan melalui sistem perwakilan. ’’Selain skenario tahapan, KPU Lampung kini menggodok dua draf anggaran. Yakni untuk pilgub langsung dan pemilihan oleh DPRD. Itu pun belum final, masih harus dimatangkan,” kata anggota KPU Lampung Firman

Seponada kepada Radar Lampung kemarin. Menurut dia, dua skenario itu dilakukan karena hingga saat ini belum ada kepastian dari revisi UU Pilkada yang tengah dibahas oleh Komisi II DPR RI. Di sisi lain, KPU sudah menetapkan Pilgub Lampung dilakukan pada 2013. Namun untuk skenario detailnya, Firman mengaku belum dibahas oleh KPU Lampung. Ini karena total tahapan pilgub membutuhkan waktu delapan bulan, ditambah dua bulan jika ada putaran kedua. Saat ini, KPU masih menunggu kepastian dari pemerintah terkait waktu pilgub. ’’Yang jelas, pemerintah lebih suka pilgub diundur ke 2015,” ujarnya.

Dia pun datang memenuhi panggilan dan mengaku siap diperiksa sebagai saksi. Tak tanggung-tanggung, penyidik pun memeriksanya sampai 12 jam. Hartati tiba di gedung KPK sekitar pukul 10.00 WIB. Layaknya taipan papan atas, istri pengusaha Murdaya Poo itu datang dengan menggunakan busana modis. Mengenakan blazer kotak-kotak, dia tampak segar dengan melilitkan scarf

di lehernya. ’’Nanti saya memberikan penjelasan setelah pemeriksaan,’’ kata Hartati kepada wartawan yang menyambut kedatangannya. Dia sempat salah masuk pintu di gedung KPK. Awalnya, begitu turun dari mobilnya, Hartati hendak naik tangga dan masuk ke pintu utama yang hanya digunakan para pegawai KPK dan tersangka. Sambil tersenyum malu, dia akhirnya kembali

KEMENTERIAN Agama (Kemenag) tidak mau kepastian pemberian tambahan kuota haji dari Arab Saudi mengambang terus. Menag Suryadharma Ali (SDA) memimpin langsung rombongan Kemenag ke Arab Saudi untuk menagih tambahan kuota tersebut. Dihubungi di Jakarta kemarin (27/7), Sekretaris Jenderal Kemenag Bahrul Hayat mengatakan, banyak sekali agenda utama kepergian Menag SDA ke Arab Saudi. ’’Di antaranya memang untuk memastikan pemberian tambahan kuota haji untuk Indonesia,” kata dia. Bahrul melanjutkan, Menag SDA tiba di Indonesia Senin pekan depan dan mudah-mudahan membawa kepastian tambahan kuota haji. ’’Saya masih optimistis Indonesia dapat tambahan kuota tahun ini,” katanya. Minimal, Bahrul berharap tambahan kuota haji yang Baca PEKAN Hal. 4

MOBIL LISTRIK

turun dan masuk ke pintu samping yang digunakan untuk tamu. Dengan dikawal ketat oleh beberapa pria berbadan tegap mengenakan batik, dengan langkah lugas Hartati langsung masuk ke gedung KPK. Pengacara Patra M. Zen juga ikut mendampingi perempuan yang memiliki banyak perusahaan itu. Baca HARTATI Hal. 4

FOTO HILMI SETIAWAN/JPNN

Kerja Keras Badroni Yuzirman Membangun Komunitas Tangan di Atas

WARNA-WARNI

Berkah Pengusiran dari Pasar Tanah Abang Sesuai namanya, komunitas Tangan di Atas (TDA) terus menanamkan nilai saling memberi dan berbagi ilmu kepada anggotanya. Mereka percaya, dengan berbagi kepada sesama, rezeki akan semakin berlimpah. Semangat itulah yang membuat jumlah anggota TDA terus berkembang pesat. Kini sekitar 20 ribu orang berjiwa entrepreneur tergabung dalam komunitas yang didirikan pada 2006 tersebut. Laporan Thomas Kukuh, JAKARTA BADRONI Yuzirman tak pernah mengira kegagalannya menjalankan bisnis garmen di Pasar Tanah Abang ternyata berbuah sangat manis. Tidak hanya berhasil bangkit dengan memanfaatkan toko online, kini pria yang akrab disapa Roni itu juga sukses menyebarkan virus entrepreneurship http://www.radarlampung.co.id

FOTO RONI FOR RADAR LAMPUNG

PENDIRI TDA: Badroni Yuzirman (kanan) bersama Menteri BUMN Dahlan Iskan dalam acara pesta wirausaha di Jakarta, Maret lalu.

kepada anak-anak muda yang ingin sukses membangun kerajaan bisnis. Ya, Roni yang kini menekuni bisnis pakaian busana muslim di Jakarta tersebut adalah pendiri komunitas TDA. ’’Sebenarnya angka 20 ribu itu jumlah anggota yang keluar masuk di TDA karena memang pintunya banyak. Ada yang masuk lewat milis, blog, Twitter, Facebook, dan lainnya,” kata dia saat ditemui di rumahnya, kawasan Ulujami, Jakarta Selatan, Kamis (26/7). Kini, kata Roni, TDA berupaya menertibkan seluruh anggotanya dengan membuat kartu anggota resmi. Sampai saat ini, sudah sekitar 2 ribu anggota yang memiliki kartu anggota. Anggotanya pun terdiri berbagai latar belakang. Mulai entrepreneur di bidang IT yang bisnisnya berhubungan dengan alatalat canggih hingga pengusaha makanan yang sekelas warteg (warung tegal). Baca BERKAH Hal. 4

Mobil listrik karya PT Dirgantara Indonesia yang diberi nama Gang Car dipajang di markas PT DI di Kota Bandung kemarin (27/7).

Seharga Dua Motor Bebek PT Dirgantara Indonesia (DI) tak mau ketinggalan mendukung lahirnya mobil listrik nasional. Perusahaan produsen pesawat itu memberikan alternatif mobil listrik bernama Gang Car. Sesuai namanya, mobil tersebut siap menjelajah gang-gang sempit perkotaan karena bodinya yang ramping. Direktur Utama PT DI Budi Santoso kemarin (27/7) memamerkan Gang Car dengan empat varian. Yakni dua varian berpenumpang dua orang termasuk sopir. Kemudian satu varian berpenumpang empat orang termasuk sopir. Terakhir, mobil berpenumpang dua orang termasuk sopir, dilengkapi bak terbuka di bagian belakang. Budi mengatakan, sejatinya mobil itu Budi Santoso sudah tercipta lebih dari 10 tahun lalu. ’’Waktu itu kami buat karena sedang menganggur, tidak ada order pekerjaan utama (pembuatan pesawat terbang, Red),” katanya. Saat ini, lanjut Budi, anggota tim pencipta Gang Car itu tinggal tersisa dua orang saja. Baca SEHARGA Hal. 4 Berlangganan, Hubungi: 0721 - 782306-7410327


2

SABTU, 28 JULI 2012

Mancing Sambil Ngabuburit di Saung Mas BANDARLAMPUNG – Hari ini (28/7), pemancingan Saung Mas di Jl. R.A. Basyid–Kemuning II, Labuhandalam, Bandarlampung, mulai buka. Tempat pemancingan ini menawarkan suasana nyaman, asri, serta berbeda dari tempat lain. Apalagi di Ramadan ini, Anda bisa ngabuburit sembari menikmati sensasi memancing. Owner Saung Mas Willy Lesmana Putra, S.H. mengatakan, dirinya sengaja membuka pemancingan ini saat Ramadan. Sebab, kata dia, pengunjung akan lebih menikmati suasana santai saat menunggu berbuka. ’’Enjoy with fishing. Itu tagline kami,’’ sebut Willy. Pemancingan Saung Mas menyediakan berbagai fasilitas

yang mengusung kenyamanan. Di antaranya empat kolam pemancingan, lapangan parkir luas, serta lingkungan pemancingan yang sejuk dan asri. ’’Kenyamanan kita berikan untuk pengunjung,’’ ujar dia. Pada grand opening tersebut, Saung Mas mengadakan lomba mancing Galatama Pelampung. Panitia menyiapkan hadiah menarik bagi peserta. Lomba mancing khusus ikan emas ini akan merebutkan juara 1 untuk kategori ikan terberat dan juara 2 kategori ikan terbanyak. Aturan main untuk mengikuti lomba ini pun cukup mudah. Peserta cukup membayar registrasi Rp25 ribu. Dan, peserta bebas

menggunakan pakan apa saja, dengan menggunakan alat pancing maksimal cabang 2 serta mesti menggunakan pelampung. Waktu yang diberikan selama 3 jam dan dimulai pukul 11.00 WIB. ’’Kegiatan seperti ini tidak hanya untuk sekarang. Ke depanya nanti setiap akhir pekan selalu kita lakukan perlombaan-perlombaan dengan hadiah yang lebih menarik,’’ janji Willy. Selama masa promo hingga akhir Ramadan, Saung Mas memberikan harga tiket masuk yang cukup terjangkau. Yakni hanya Rp 25 ribu. Selain menyediakan ikan emas, Saung Mas juga akan membuka kolam pemancingan bawal dan nila. (nur/c3/wan)

BRI Raup Laba Rp8,61 Triliun JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BRI) kembali menunjukkan kinerja yang mengesankan sepanjang enam bulan pertama 2012 dengan meraup laba Rp8,61 triliun. Dengan pencapaian tersebut, laba bersih meningkat signifikan sebesar 26,83 persen dibanding perolehan semester pertama 2011 yaitu Rp6,79 triliun. Direktur Utama BRI Sofyan Basyir mengatakan, penyaluran kredit BRI meningkat 14,67 persen. Yaitu dari Rp265,82 triliun pada semester pertama 2011 menjadi Rp304,81 triliun semester pertama 2012. BRI berhasil meningkatkan portofolio kredit mikro Rp12,62 triliun meningkat 15,03 persen dari Rp83,97 triliun semester pertama 2011 menjadi Rp96,59 triliun di semester pertama 2012. ’’Pertumbuhan kredit mikro terlihat semakin kencang jika dilihat dari tren pertumbuhan secara kuartalan,’’ ujarnya kemarin. Pada semester pertama 2012 pertumbuhan kredit mikro sebesar Rp1,59 triliun sedangkan semester pertama 2012 pertumbuhan kredit

mikro menjadi Rp4,81 triliun. Sehingga, secara semesteran pertumbuhan kredit mikro mengalami kenaikan tiga kali. Upaya yang dilakukan BRI dalam pengembangan sektor UMKM khususnya bisnis mikro adalah dengan penyaluran kredit usaha rakyat (KUR). ’’Hingga semester pertama 2012 BRI menyumbang porsi terbesar dalam realisasi penyaluran KUR dibandingkan bank lain,’’ terangnya. Oustanding KUR BRI pada semester pertama 2012 sebesar Rp17,73 triliun dengan total debitur sejumlah 2,04 juta debitur. Dalam penghimpunan dana, BRI berhasil meningkatkan dana pihak ketiga (DPK) sebesar 25,97 persen dari Rp294,63 triliun di semester pertama 2011 menjadi Rp371,14 triliun di semester pertama 2012. ’’Pencapaian ini tidak terlepas dari dukungan kegiatan pemasaran yang telah dilakukan serta pengembangan jaringan unit kerja,’’ tegasnya. Upaya peningkatan dana murah berupa tabungan BritAma dan

Simpedes berpengaruh pada komposisi DPK BRI pada semester pertama 2012. Masing-masing adalah Giro Rp74,52 triliun (20,08 persen), Tabungan Rp155,72 triliun (41,96 persen) dan Deposito Rp140,90 triliun (37,96 persen). Sementara komposisi Loan to Deposit Ratio (LDR) BRI menjadi sebesar 82,13 persen. ’’Kita juga berhasil menekan tingkat NPL (non performing loan) Gross dari angka 3,64 persen di semester pertama 2011 menjadi 2,38 persen di semester pertama 2012,’’ tukasnya. BRI berhasil melakukan pengembangan jaringan unit kerja dan e-channel yang bertujuan memberikan kemudahan akses kepada bank. Pengembangan jaringan unit kerja mengalami peningkatan dari 7.374 kantor di semester pertama 2011 menjadi 8.618 kantor di semester pertama 2012. Penambahan e-channel yang meliputi ATM, KiosK, CDM dan EDC meningkat pesat dari 23.289 unit menjadi 45.891 unit di 2012. (jpnn/c3/wan)

FOTO IST

NYAMAN DAN ASRI: Pemancingan Saung Mas di Jl. R.A. Basyid–Kemuning II, Labuhandalam, Bandarlampung, menawarkan kenyamanan dalam memancing.

Pemerintah Bentuk Regulasi Tata Niaga Kedelai JAKARTA – Polemik tingginya harga kedelai memicu pemerintah makin berfokus terhadap masa depan kedelai di tanah air. Dalam waktu dekat ini, pemerintah berencana membahas tata niaga kedelai. Pada rancangan tata niaga kedelai yang bakal mengalir dalam bentuk regulasi tersebut, pemerintah menekankan pada sisi produktivitas kedelai dalam negeri dalam jangka panjang. Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan, kecenderungan konsumsi kedelai kian tinggi dari tahun ke tahun, memicu harga kedelai juga terkerek naik. Dia mencontohkan, dalam waktu sepuluh tahun terakhir, harga kedelai pernah menyentuh angka USD189 per ton, kemudian naik terus hingga mencapai USD300 per ton saat ini. Dalam tren peningkatan yang cukup positif itu, ditambah lagi daya beli masyarakat yang meningkat, dikatakan menjadi peluang bagi petani kedelai

di dalam negeri untuk meningkatkan produktivitasnya. ’’Karena ini timing-nya harus dimanfaatkan, karena harga sedang meningkat. Tentunya situasi ini sangat bisa memberikan kesejahteraan bagi petani,’’ ungkap Gita usai rapat terbatas kabinet di Kementerian Perindustrian (Kemenperin) kemarin (27/7). Bahkan lantaran kecenderungan harga yang selalu menanjak itu, menurut Gita, tidak diperlukan harga patokan petani (HPP) kedelai seperti yang diusulkan oleh Dewan Kedelai Nasional yakni mencapai Rp7 ribu per kilogram. Justru, lanjut dia, ketika harga kedelai tinggi, bisa jadi pemerintah menerapkan harga eceran tertinggi untuk kedelai. Kebijakan tersebut diharapkan mampu membantu untuk menstabilkan harga kedelai di dalam negeri, supaya tetap terjangkau oleh konsumen, mulai dari perajin hingga end user.

’’Dalam batas logika sepertinya make sense, untuk menjaga supaya tidak terlalu dimanfaatkan oleh importer, pedagang dan petani. Itu secara konsep bisa diterima, namun saya harus bicara dengan pemangku kepentingan lainnya,’’ jelas dia. Lantaran itu, dalam waktu dekat ini, Mendag pun akan memanggil para pemangku kepentingan seperti petani untuk peningkatan produktivitas, peneliti (researcher) guna update teknologi, dan pengusaha secara terpisah. Dalam pertemuan tersebut, Gita mengharapkan, bakal ada titik temu untuk ketahanan kedelai dalam jangka panjang. ’’Nanti hasilnya bisa jadi regulasi tata niaga kedelai,’’ terangnya. Di tempat yang sama, Menteri Pertanian Suswono memaparkan, selama ini swasembada kedelai sulit terealisasi lantaran sejauh ini petani memilih komoditas yang menguntungkan. Saat ini, dengan

masa tanam kedelai yang sama dengan jagung, menanam jagung diangga lebih menguntungkan. Selain itu, masalah lahan juga menjadi kendala yang mengikuti. Mentan mengatakan, untuk swasembada kedelai, dibutuhkan lahan minimal 500 ribu hektare. Pihaknya pun tengah mengejar target untuk swasembada kedelai pada 2014. ’’Mudah-mudahan kalau lahan tersedia, target saya total produksinya sampai 1,5 juta ton. Tapi dengan yang ada sekarang, sekitar 600 ribu–800 ribuan ton,’’ tandasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, produktivitas kedelai setiap tahun mengalami kemunduran. Pada 2009, produksi kedelai mencapai 974.512 ton. lalu 2010, angkanya menurun menjadi 905.015 ton. Pada 2011, produksi kedelai terus turun di angka 870 ribu ton. Terakhir, pada tahun ini, proyeksi produksi kedelai hanya 849.878 ton.(jpnn/c3/wan)

RI Incar Investasi 4 Raksasa Migas JAKARTA – Upaya mendorong investasi di sektor minyak dan gas (migas) terus dilakukan. Kali ini, pemerintah mengincar investasi dari empat raksasa migas dunia. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengatakan, sektor migas yang memiliki karakter padat teknologi dan padat modal masih membutuhkan peran perusahaan multinasional untuk mendorong investasi di Indonesia. ’’Potensi Indonesia bagus, jadi kami yakin perusahaan multinasional akan terus berinvestasi di Indonesia,’’ ujarnya kemarin (27/7). Dalam lawatannya ke Prancis dan Inggris pekan ini, Jero bertemu dengan empat bos raksasa migas internasional. Yakni Total, Beyond

Petroleum (dulu British Petroleum/ BP), Premiere Oil, dan Shell. ’’Pembicaraan seputar investasi yang sudah ditanam di Indonesia saat ini dan rencana investasi ke depan,’’ bebernya. Total, raksasa migas asal Pran cis yang masuk ke Indonesia melalui bendera Total EP Indonesia, saat ini merupakan salah satu investor migas terbesar di Indonesia. Selain men jadi operator Blok Mahakam, Total juga melakukan eks plorasi di 24 blok migas lain di Indonesia. Adapun saat bertemu dengan Beyond Petroleum (BP), Jero me mbahas ren cana pengem bangan Train 3 Blok Tangguh di Papua. ’’Saat bertemu Premiere Oil

dan Shell, kami juga membahas rencana investasi,’’ ucapnya. Data Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (BPMigas) menyebut, tahun ini komitmen investasi migas diproyeksi bakal menembus USD20,9 miliar atau sekitar Rp195 triliun. Angka tersebut naik signifikan dibanding realisasi investasi tahun 2011 yang sebesar USD13,9 miliar atau sekitar Rp130 triliun. Selain sektor migas, komitmen investasi juga diraih dari sektor pertambangan mineral. Salah satunya dari Eramet, perusahaan asal Prancis yang ingin membangun smelter nikel atau pabrik pengolahan hasil tambang di Halmahera, Sulawesi. ’’Nilai investasinya lebih dari

EUR5 miliar (sekitar Rp55 triliun),’’ urai Jero. Saat ini, Eramet beroperasi di Indonesia melalui kepemilikan saham pada PT Weda Bay Nickel (WBN) di bawah konsorsium Strand Mineralindo Pte. Ltd. Dalam rangka peningkatan nilai tambah mineral, PT WBN sedang membangun smelter untuk mengolah nikel dengan kapasitas 2 x 35 ton per tahun. ’’Pabrik ditargetkan bisa mulai berproduksi pada 2017,’’ ungkapnya. (jpnn/c3/wan)

9.485

PT PLN ( PERSERO ) AREA TANJUNG KARANG PEMBERITAHUAN Dengan ini kami beritahukan bahwa pada tanggal 28,30 Juli 2012 dan 02 Agustus 2012 akan dilakukan pemadaman aliran listrik dikarenakan adanya pekerjaan pemeliharaan perbaikan Jaringan Tegangan Menengah. Pemadaman dilakukan mulai pukul 08.00 s/d 11.00 WIB. Berikut ini adalah daerah-daerah yang akan dilakukan pemadaman: 1. Daerah Kemiling, Kurungan Nyawa, SPN Brimob, Bukit Kemiling Permai, Tower RCTI, Indosiar, TVRI, Jl. Kusuma Bangsa, Perum Palem Permai, Kantor PLN Sektor, Perum Wisma Mas, Jl. Raden Gunawan, BLPP, Pramuka, Samsat Rajabasa, Malahayati, LPR. 2. Bandara Radin Inten II, Candi Mas, Natar Indukm Sukamaju, Muara Putih, Merak Batin, Burni Sari, Batu Ceper, Hajimena, Rejosari, Way Tuba, Navigasi, PTP, Negara Batu, Rajawali, Tanjung Rejo, Tanjung Waras. 3. JL. Komaruddin, AL-Kautsar, PT. Way Kandis dan sekitarnya, JL. Soekarno Hatta, Perum POLRI Rajabasa, RA Basyid, dan sekitarnya. 4. PLN saat ini sedang berupaya melakukan pemeliharaan jaringan yang ada demi meminimalisir gangguan. Atas nama Manajemen PLN Area Tanjungkarang, kami sampaikan permohonan maaf sebesar besarnya atas terjadinya ketidaknyamanan ini. MANAJEMEN PLN AREA TANJUNG KARANG


3

SABTU, 28 JULI 2012

Optik Modern Antasari Dibuka

FOTO NURJANAH

UNDI PEMENANG: Chandra Superstore Tanjungkarang kemarin mengundi pemenang 80 magic com program mingguan Rejeki Ramadan Chandra.

Diskon 50 Persen Hanya Tiga Hari BANDARLAMPUNG - Mendekati Lebaran, permintaan produk busana biasanya tinggi. Harganya juga relatif tinggi. Ada baiknya Anda belanja produk busana sekarang di Chandra Superstore. Khusus produk busana anak-anak all item, Chandra memberikan diskon 50 persen. Promo menguntungkan ini hanya berlaku tiga hari (27-29 Juli) di Chandra Superstore Tanjungkarang, Telukbetung, Metro, Bandarjaya, dan Pringsewu. Produk branded yang didiskon antara lain Betty Boop, Versail, Balloon, Twist, Snoopy, Popeye, Baby Snoopy, Baby Cubitus,

Disney, BI One, Little Cool, Crocodile, Cool Kids, dan Pierre Cardin Kid. ’’Promo ini sengaja kita berikan di awal Ramadan untuk anak. Dengan ini, kita berharap para orang tua lebih bisa mempersiapkan pakaian Lebaran untuk anak. Sebab jika di akhir, para orang tua sudah banyak kebutuhan lain. Tetapi, promo ini syarat dan ketentuan berlaku serta selama persediaan masih ada,” terang Manajer Promosi Chandra Superstore Tanjungkarang Diana kemarin. Tidak hanya di Chandra Department Store, di Supermarket Chandra juga menyiapkan berba-

gai jajanan pasar dan kebutuhan lengkap untuk menu berbuka puasa. Mulai makanan berat sampai makanan ringan yang siap saji bisa Anda dapatkan di Chandra Supermarket Tanjungkarang. ’’Untuk para ibu rumah tangga yang tidak sempat masak di rumah, kami siapkan. Di Chandra, mereka bisa menikmati dengan makan di sini maupun dibawa pulang,” paparnya. Sementara itu, Chandra mengundi hadiah mingguan 80 buah magic com dari program Rejeki Ramadan. Bagi konsumen yang beruntung, nantinya dihubungi

panitia. Konsumen dapat mengambil hadiah tersebut di area masing-masing. Diana mengatakan, sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen, Chandra akan selalu memberikan hadiah-hadiah menarik dan berbeda setiap minggunya selama promo Rejeki Ramadan. Untuk selanjutnya, Chandra akan memberikan hadiah menarik berupa 35 dispenser. ’’Kami selalu memberikan hadiah-hadiah yang berbeda. Jadi bagi konsumen yang belum beruntung minggu ini, masih berkesempatan untuk mendapatkan hadiah selanjutnya minggu depan,” tandasnya. (nur/c1/wan)

Sharp Ajak Lestarikan Lingkungan BANDARLAMPUNG - PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) tidak pernah berhenti berkontribusi untuk pelestarian lingkungan dan keanekaragaman hayati di Indonesia. Seperti visi yang dimilikinya agar dapat menciptakan suatu solusi yang memiliki dampak positif terhadap lingkungan dan operasi bisnisnya. Sharp memiliki tekad untuk berkontribusi kepada dunia melalui bisnis yang ramah lingkungan, sadar kesehatan, berfokus pada produk hemat energi, dan juga mengembangkan produk penghasil energi. Untuk itu, PT Sharp Electronics Indonesia meluncurkan program Sharp Green Projects–One Action for The Earth di bawah Sharp Cares sebagai payung kegiatan corporate social responsibility (CSR). Program ini merupakan kegiatan CSR dalam bidang pelestarian lingkungan di Indonesia. Dengan diluncurkannya program ini, SEID akan banyak melakukan kegiatan pelestarian lingkungan dengan mengajak peran serta para karyawan, pelajar, dan masyarakat Indonesia. Menyambut perayaan ulang tahun ke-100 Sharp di tahun 2012, SEID melakukan kegiatan Sharp Green Projects di rangkaian acara Sharp Historia Fair Roadshow. Di acara ini, SEID mengajak siswa sekolah dasar mengunjungi hutan konservasi di setiap kotanya untuk melakukan kegiatan penanaman pohon dan juga pembuatan lubang

FOTO IST

PEDULI LINGKUNGAN: Menyambut perayaan ulang tahun Sharp yang ke-100 di tahun 2012, PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) melakukan kegiatan Sharp Green Projects di rangkaian acara Sharp Historia Fair Roadshow.

biopori. ’’Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk menumbuhkan rasa cinta dan ketertarikan anakanak Indonesia di bidang pelestarian lingkungan dan keanekaragaman hayati,” ungkap Presiden Direktur SEID Fumihiro Irie. Anak-anak sekolah tersebut diajarkan bagaimana cara menanam dan merawat tumbuhan yang baik, tata cara membuat lubang biopori, serta mengenalkan beragam jenis keanekaragaman hayati yang ada di setiap kotanya. SEID akan mengunjungi 5 kota (Pekan-

baru, Batam, Surabaya, Kediri, dan Jakarta ) dimulai bulan Mei–September 2012 dengan mengajak 100 anak sekolah dasar di setiap kotanya. Pada kegiatan ini, SEID dibantu oleh Pusat Konservasi Tumbuhan– Kebun Raya Bogor LIPI. Untuk meningkatkan kepedulian karyawan dan warga sekitar pabriknya di Pulogadung, SEID melalui Sharp Green Club-nya membuat Taman Apotek Hidup. Bekerja sama dengan Yayasan Taman Sringganis, SEID menanam sebanyak 50 jenis tanaman obat yang ditanam dalam 300 pot dan 400 polybag, yang

sebagian akan didistribusikan secara merata dalam kurun waktu 3 bulan kepada warga RT 04, 05, 07, 08, dan RT 09 yang berada di lingkungan RW 04 Kelurahan Rawaterate, Jakarta Timur. Beberapa jenis tanaman seperti sriguna, tembelekan, kumis kucing, legundi, daun encok, dan sambang golok ditanam di Taman Apotek Hidup binaan Sharp ini. Pemilihan jenis tanaman didasarkan pada beberapa aspek, yakni mudah didapat, mudah ditanam, dan memiliki fungsi sebagai tanaman obat. (hyt/c1/wan)

BANDARLAMPUNG - Optik Modern makin mengukuhkan diri sebagai optik terbesar di Lampung. Hari ini (28/7), optik yang berpusat di Jl. Rivai, depan RSUDAM, Bandarlampung, itu meresmikan operasional gerai di Jl. Antasari, Bandarlampung. Pimpinan Optik Modern Sukaryadi menyebutkan, terhitung hari ini, Optik Modern Antasari sudah beroperasi dan memberikan pelayanan. ’’Besok (hari ini) sifatnya hanya soft opening. Pelayanan akan optimal setelah grand opening pada pertengahan Agustus mendatang,” kata dia kemarin. Selain mengapresiasi masukan konsumen, dibukanya cabang Antasari ini juga menilik semakin berkembangnya sentra bisnis di Bandarlampung. Utamanya di Jalan Antasari. ’’Kondisinya (Jl. Antasari) sangat menjanjikan. Ini merupakan permintaan konsumen. Karena awalnya kita akan membangun gerai di Gajah Mada. Namun karena perizinan lebih mudah, dan ini juga permintaan konsumen, maka di Gajah Mada kita batalkan,” jelasnya. Hadirnya gerai Optik Modern ini diharapkan bisa mengakomodasi permintaan konsumen yang berada di Perumahan Villa Citra, Sukabumi, Tanjungbintang, dan lainnya. ’’Apalagi, Antasari juga merupakan salah satu sentra bisnis Bandarlampung,” ucapnya. ’’Kami sengaja memilih lokasi dengan suasana yang lain daripada gerai-gerai sebelumnya. Hal itu untuk lebih memperkuat pelayanan Optik Modern. Serta untuk meningkatkan mutu bagi masyarakat yang membutuhkan kacamata lebih cepat dan dekat,” papar Sukaryadi. Konsep gerai terbaru ini tetap mengusung penjualan produk lensa dan frame branded. Sebab, Optik Modern menyediakan jenis lensa berkualitas. Karena merupakan lensa yang 100 persen telah memenuhi standar kesehatan dengan garansi selama tiga tahun. Sehingga konsumen tidak perlu takut dan khawatir melakukan pembelian lensa di sini. ’’Jika memang produk kami lebih mahal dibandingkan produk lain yang branded, maka kami

akan kembalikan selisihnya 2 kali lipat,” tegasnya. Sukaryadi melanjutkan, Gerai Optik Modern Antasari ini juga menawarkan beberapa promo spesial. Yaitu trade in (tukar tambah) kacamata lama merek apa pun bisa ditukar dengan cashback senilai Rp75 ribu kacamata baru berkualitas tinggi. ’’Dari mana saja mereka membeli, apakah pinggir jalan, akan kami berikan Rp75 ribu dengan syarat membawa kacamata yang lama, rusak, bahkan patah ke sini (Optik Modern, Red),” tuturnya. Misalnya jika membeli kacamata senilai Rp300 ribu, maka Optik Modern memberikan potongan sebesar Rp75 ribu. Sehingga konsumen cukup bayar Rp225 ribu. Promo ini berlangsung hingga 31 Agustus 2012. (hyt/c1/wan)

FOTO HAYATULLAH

SOFT OPENING: Optik Modern menambah satu lagi gerai di Bandarlampung. Lokasinya di Jl. Pangeran Antasari.


BERITA UTAMA

4

SABTU, 28 JULI 2012

Jawa Pos News Network

Rusuh Tol Jatibening, Polda Menolak Disalahkan JAKARTA - Unjuk rasa warga sekitar ruas tol Jatibening kemarin pagi rusuh hingga enam jam. Akibatnya, laju kendaraan dari Jakarta menuju Bekasi, Cikampek, dan Cikarang maupun sebaliknya macet total. Demo juga berlangsung anarkis karena sempat membakar mobil patroli Jasa Marga. Polda Metro Jaya menolak dianggap gagal mengamankan unjuk rasa itu. ’’Sebenarnya itu bukan demonstrasi karena spontan. Itu warga yang kaget dan marah,” ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto kemarin (27/7). Warga biasa menggunakan terminal bayangan Jatibening untuk transit ke Jakarta maupun ke arah Cikampek. ’’Tiba-tiba sekitar jam 2 pagi terminal itu ditutup total. Akibatnya, tidak ada bus atau kendaraan umum yang bisa mengambil atau menurunkan penumpang di sana,” katanya. Padahal, warga yang menggunakan terminal bayangan itu ratusan bahkan ribuan jumlahnya setiap hari. ’’Ada yang akan bekerja, ada yang sekolah, tentu mereka merasa terganggu,” tambah alumnus Akpol 1988 itu. Terminal tol Jatibening memang menjadi tempat transit bus yang hendak ke Jakarta maupun ke arah Bekasi. Para pekerja ibu kota yang rata-rata tinggal di daerah pinggiran sering menunggu bus di sini daripada harus ke terminal utama terlebih dahulu. Warga yang kecewa itu lantas bereaksi

Bocah..

tak terkendali karena tidak kunjung mendapat penjelasan. ’’Mereka spontan membakar mobil milik Jasa Marga. Juga membakar ban dan tidur-tiduran di jalan tol,” kata Rikwanto. Pimpinan polda yang dilapori oleh tim patroli jalan raya langsung turun ke lapangan. Tim negosiator dikomandani langsung Wakapolda Brigjen Suhardi Alius. ’’Kita melakukan dialog, kita upayakan solusi,” kata Rikwanto yang juga ikut turun ke lokasi. Akhirnya warga yang didominasi pedagang, sopir angkutan umum, dan tukang ojek yang biasa mangkal di terminal bayangan Jatibening itu bersedia mengalah. Tol mulai dibuka dan pelan-pelan kemacetan mulai diurai sekitar 8.30 pagi. “Terus terang Polda sama sekali tidak tahu penutupan itu karena memang wewenang Jasa Marga. Kita baru paham ketika ada kerusuhan dan langsung mengantisipasi,” kata mantan Kapolres Klaten ini. Terkait penutupan terminal bayangan ini, Direktur Operasional Jasa Marga Adityawarman pernah memberikan pernyataan pertengahan Juli lalu. Menurut dia, penertiban terminal bayangan ini dilakukan sesuai UU Lalu Lintas Nomor 22 Tahun 2009 dan Peraturan Pemerintah (PP) RI No. 15 Tahun 2005 pasal 41 yang melarang menaikkan atau menurunkan penumpang di jalan tol. (jpnn/ c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1

’’Sebagai perangkat desa, kami sempat bertanya kepada anggota brimob yang melakukan patroli. Niat baik kami mengenalkan diri dan menemui anggota brimob bukannya disambut baik. Tetapi kata-kata kurang pantas diucapkan mereka,” kata Subhan dan Sukri bersamaan. Perbincangan antara saksi Subhan dan Syukri tersebut terjadi di Dusun II Desa Limbangjaya II atau tepatnya di depan masjid. Sebelum berdialog, anggota brimob sempat mengeluarkan tembakan peringatan ke atas. Pada saat itu, ratusan warga sudah berdatangan mendekati kedatangan anggota brimob bersenjatakan parang, golok, batu, dan senjata tajam lainnya. Ketegangan antara warga dan anggota brimob pun pecah. Entah siapa yang mendahului, tiba-tiba satu lemparan batu mengarah ke anggota brimob. Pada saat itu, anggota brimob dengan senjata terkokang langsung mengarahkan tembakan datar ke arah kerumuman warga secara membabi buta. Spontan, berondongan peluru tersebut membuat ratusan

Pekan..

warga kocar kacir. Saat berondongan peluru keluar dari moncong senjata, satu peluru mengenai kepala Angga yang berdiri di depan pagar rumah warga. Saking kerasnya tembakan membuat tubuh Angga terpental sejauh satu meter. Korban pun tewas di tempat kejadian. Supriyadi (35), paman korban yang mengetahui keponakannya mengalami luka tembak, langsung mendekati dan berusaha membopongnya. Namun, upaya itu sempat dihalangi anggota brimob. Tubuh Supriyadi sempat didorong aparat. Kematian Angga di tangan anggota brimob membuat ratusan warga Desa Tanjungpinang II dan Limbangjaya II berkumpul di TKP dan rumah almarhum. Petugas TNI dan Polri sendiri terlihat dengan kekuatan penuh berjaga di Simpang Desa Tanjungpinang untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Suasana mencekam di jalan masuk menuju Desa Tanjungpinang II dan Limbangjaya II. Ratusan personel TNI dan Polri tersebut meninggalkan lokasi pada pukul 20.30. (jpnn/c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1

diberikan ke Indonesia sebanyak 10 ribu kursi. Dia mengatakan, kecenderungan lima tahun terakhir Indonesia mendapatkan tambahan kuota akan berlanjut tahun ini. Selain urusan menagih pembagian tambahan kuota, Bahrul mengatakan tujuan keberangkatan Menag SDA ke tanah suci untuk mengecek persiapan akhir menjelang kedatangan jamaah haji kloter pertama. Seperti sudah dijadwalkan, penerbangan kloter pertama menuju Arab Saudi dijalankan 21 September nanti. Di antara persiapan yang dipantau Menag SDA di tanah suci adalah persiapan Bandara King Abdul Aziz. ’’Kita terus berkoordinasi supaya mendapat keistimewaan gate kedatangan-kepulangan dan keistimewaan slot time penerbangan,” ujarnya. Jika dua keistimewaan tadi diberikan kepada pihak Indonesia, Bahrul optimistis kasus delay atau penundaan penerbangan dari Indonesia ke Arab Saudi atau sebaliknya bisa diatasi. Dia mengakui jika persoalan utama dalam penerbangan haji selama ini adalah seringnya delay. Persiapan lain yang sedang dimatangkan oleh Kemenag adalah urusan tenda untuk menampung jamaah selama berada di Arafah dan Mina. Selama ini, tenda-tenda jamaah sering diserbu jamaah haji lain. ’’Baik itu jamaah haji Indonesia nonkuota maupun jamaah haji negara lain,” ujar Bahrul. Dengan kondisi ini, dia mengatakan tidak jarang jamaah haji resmi Indonesia yang harus

beristirahat di luar tenda. Karena tendanya sudah lebih dahulu diserbu jamaah haji lain. Bahrul mengatakan, koordinasi terakhir ini digunakan untuk mendesak pemerintah Arab Saudi efektif mengamankan tenda-tenda jamaah haji Indonesia. Sementara itu, di saat memasuki awal-awal masa pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (BPIH) reguler 2012, mulai bermunculan praktik penipuan. Di antara penipuan yang berkedok SMS ini dikirim dengan mencatut nama Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Anggito Abimanyu. Pihak Kemenag meminta masyarakat tidak tertipu praktik penipuan tadi. Walaupun isinya akan membantu mempercepat proses pemberangkatan. Terpisah, memasuki hari kedua masa pelunasan BPIH di Lampung, tercatat sudah 429 calon jamaah haji (CJH) yang melakukan pelunasan. Humas Kanwil Kemenag Lampung Istutiningsih menjelaskan, untuk pelunasan BPIH, CJH hanya diwajibkan membawa buku tabungan dan tanda setoran awal. ’’Setelah itu melaporkan diri ke kantor Kementerian Agama masing-masing wilayah,” kata dia kemarin. Tuti –sapaan akrabnya– mengatakan, jika digabungkan dengan CJH yang sudah melunasi pada hari pertama pelunasan, maka jumlah CJH yang sudah melakukan pelunasan mencapai 800 orang lebih. ’’Kita berharap para CJH segera melakukan pelunasan agar tidak masuk waiting list pada tahun berikutnya,” tutur dia. (jpnn/wdi/c1/ary)

Siapkan..

Sambungan dari Hal. 1

Sementara, tahapan pilgub melalui perwakilan akan memakan waktu lebih pendek. Tetapi, itu pun belum ada petunjuk pelaksanaan dan teknis karena aturannya juga belum ada. ’’Harus disesuaikan dengan aturan baru (hasil revisi UU Pilkada),” papar Firman. Dari sisi anggaran, pilgub lewat DPRD akan sangat hemat. Persentase penghematannya belum dihitung, tetapi dipastikan bisa memangkas 75 persen anggaran pemilihan langsung. Sebab, tidak harus menganggarkan logistik pilgub dan honor penyelenggara. ’’Itu dua item anggaran yang selama ini paling besar,” pungkas Firman. Sementara, setelah sempat mengaku bingung menentukan waktu penyelenggaraan Pilgub Lampung, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akhirnya memastikan pelaksanaan pilgub mengacu Undang-Undang Pilkada yang kini tengah dibahas di DPR disahkan. ’’Revisi UU Nomor 32 Tahun 2004 itu akan dijadikan payung hukum pelaksanaan Pilgub Lampung. Belum ada aturan yang bisa digunakan untuk pelaksanaan pilgub. Belum ada dasar pelaksanaannya. Itu (pelaksanaan pilgub) harus ada aturannya, kita masih menunggu aturan itu,” kata Ketua KPU Pusat Husni Kamil Manik kepada Radar Lampung di Jakarta kemarin. Manik menilai, bila pelaksanaan Pilgub Lampung menggunakan UU 32/2004 sebagai dasar penyelenggaraan, hal itu tidak bisa digunakan karena aturan tersebut sudah kedaluwarsa. Apalagi, kata dia, UU itu telah direvisi menjadi tiga rancangan undang-undang. ’’Undang-Undang 32/2004 itu hanya bisa digunakan pada 2009, tak bisa dipakai di 2014. Karena itu, kita tunggu UU Pilkada disahkan dahulu, baru bisa tentukan kapan pelaksanaannya,’’ ujar dia. Terkait polemik jadwal pilkada itu, Manik mengaku sudah mengonsultasikannya ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Kemendagri. ’’Kata Mendagri untuk pilkada yang habis masa jabatannya pada 2014, sudah dimasukkan ke draf RUU Pilkada. Intinya menunggu revisi UU pemda,’’ jelasnya. Ditegaskan Manik, pihaknya tidak bisa menentukan atau memilih waktu yang tepat

penyelenggaraan Pilgub Lampung, apakah 2013 atau 2015. ’’Kami tak bisa menentukan seperti itu. Harus ada dasarnya dahulu untuk dijadikan payung hukum penyelenggaraan pilkada,’’ pungkasnya. Terpisah, terkait anggaran pilgub, akademisi FISIP Unila Arizka Warganegara menegaskan, Pemprov Lampung harus bijak menyiapkannya sejak 2013 meski Gubernur Sjachroedin Z.P. menginginkan pilgub digelar pada 2015. ’’Idealnya (anggaran) dipersiapkan dari sekarang. Sudah dibahas pada tahun ini untuk dimasukkan pada APBD 2013. Gubernur harus ikhlas,’’ kata Arizka kepada Radar Lampung kemarin. Alumnus Universitas Kebangsaan Malaysia (UKM) ini menuturkan, Pilgub 2015 tidak masuk akal untuk dilaksanakan. Ini karena masa jabatan gubernur dan wakil gubernur yang tengah menjabat akan berakhir pada Juni 2014. Jika ada kekosongan jabatan dan birokrasi dipimpin karteker dalam waktu enam bulan sampai setahun, ia memastikan pembangunan di Lampung bakal mendapat pengaruh negatif. ’’Kenapa harus (digelar) 2015? Nantinya karteker itu juga tidak bisa mengambil keputusan krusial. Itu buang-buang waktu,’’ ujarnya. Terkait revisi RUU Pilkada, Arizka menunggu janji DPR RI yang akan mengesahkannya pada pertengahan 2013. Jika sudah ada mekanisme baru dalam pemungutan suara pilgub, sementara pemprov belum mempersiapkan anggaran, maka akan ada pelanggaran administratif yang dilakukan gubernur. ’’Saat pilgub sudah memiliki tahapan dan anggarannya belum ada, nanti gubernur disalahkan, kenapa tidak ada persiapan sebelumnya? Dalam konteks kepemimpinan, gubernur harus melihat persoalan secara komprehensif dan menyiapkan opsi-opsi kebijakan,’’ urainya. Di bagian lain, Gubernur Sjachroedin Z.P. menengarai KPU Lampung punya agenda sendiri di balik polemik pilgub. Menurut dia, track record lembaga yang dipimpin Edwin Hanibal itu sempat bermasalah dengan dirinya. KPU Lampung sempat mengusulkan

Seharga..

Sambungan dari Hal. 1

Gang Car ini diciptakan untuk masyarakat yang tinggal di gang-gang kecil. Lebar mobil ini tidak sampai 150 cm. Sehingga cukup mudah untuk melewati gang-gang sempit. ’’Keunggulan kami di sini. Gang sempit tidak bisa dilalui kendaraan-kendaraan pada umumnya kan?” tandasnya. Meski belum diproduksi secara massal, PT DI sudah memiliki cetakan untuk membuat bodi mobil tersebut. Sehingga jika nantinya Gang Car dipilih pemerintah untuk diproduksi secara massal, mereka sudah siap. Ganjalan utama saat ini adalah mengubah sistem bahan bakar. Budi menuturkan jika Gang Car ini diciptakan sepuluh tahun lalu dengan bahan bakar minyak (BBM). Tetapi sekitar sepekan lalu, Budi mengaku mendapat telepon dari Menteri BUMN Dahlan Iskan untuk mengubah sumber energi Gang Car dari BBM menjadi listrik. Budi menjanjikan, dalam sepekan ke depan, Gang Car harus bisa jalan dengan sumber energi listrik. Dia optimistis mobil ini siap dipamerkan di Hari Kebangkitan Teknologi

Nasional pada 30 Agustus mendatang. Dia yakin PT DI tidak mengalami hambatan berarti dalam mengubah sumber energi dari BBM ke listrik. Mobil ini, kata Budi, mampu melaju dengan kecepatan 60 km per jam. Soal harga, Budi memperkirakan, mobil yang sudah dipatenkan ini harganya setara dengan dua motor bebek standar. ’’Mobil ini mudah-mudahan bisa menjadi alternatif penduduk perkotaan,” ujarnya. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh yang ikut meninjau proyek Gang Car mengaku senang karena saat presentasi di depan Presiden SBY nanti, sudah memiliki banyak alternatif mobil listrik nasional. ’’Insya Allah tanggal 10 Agustus nanti saya presentasi ke presiden,” tuturnya. Nuh menceritakan, Kemendikbud menjadi koordinator program mobil listrik nasional. Dalam presentasi di hadapan Presiden SBY nanti, Nuh akan memaparkan seluruh jenis mobil listrik nasional yang selama ini berhasil

Hartati.. Juru Bicara KPK Johan Budi mengatakan, Hartati memang diperiksa sebagai saksi untuk para tersangka kasus penyuapan bupati Buol. Dia diperiksa lantaran keterangannya sangat penting untuk pengembangan kasus tersebut. ’’Untuk materi apa saja yang ditanyakan kepada yang bersangkutan, saya tidak tahun,’’ kata Johan di kantornya kemarin. Hartati beberapa kali memang disebut terlibat dalam kasus ini. Sebab, dia adalah pemilik PT Hardaya Inti Plantation (HIP) dan PT Citra Cakra Murdaya. Kedua perusahaan itu telah menyuap Amran sebesar Rp3 miliar terkait perizinan hak guna lahan di sana.

Direktur PT HIP Yani Anshori dan Gondo Sudjono sudah terlebih dahulu ditangkap KPK. Nah, Hartati sendiri merupakan pemilik dari perusahaan itu dan diduga mengetahui soal pemberian uang-uang tersebut. Bahkan, saking pentingnya mendengarkan keterangan Hartati, KPK sendiri telah mengirim surat permintaan cegah ke luar negeri ke Ditjen Imigrasi Kemenkumham. ’’Yang bersangkutan kami cegah untuk memudahkan proses pemeriksaan sebagai saksi,” kata Johan. Nah, saat disinggung apakah lamanya pemeriksaan Hartati hingga memakan waktu hampir 12 jam itu menjadi indikasi bahwa

perannya sangat penting dalam kasus ini, Johan menjawab bahwa semua saksi yang dipanggil KPK adalah orang-orang yang perannya penting untuk mengungkap kasus tersebut. Apakah tak lama lagi Hartati tersangka? ’’Tidak ada hubungan antara lamanya pemeriksaan dengan akan ditetapkan sebagai tersangka,” kata Johan dengan nada lugas. Dia lantas menyatakan bahwa pihaknya tidak pernah main-main menetapkan seseorang sebagai tersangka. Menurutnya, penyidik menetapkan seorang tersangka jika memiliki dua alat bukti yang kuat. ’’Kami harus benar-benar cermat dan teliti,” tukasnya. (jpnn/c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1 saya ingin tahu dahulu. Aliran dananya ke mana? Saya nggak lihat di rekening saya tuh,” kelitnya. Meski demikian, Emir menuturkan bahwa rumahnya sudah digeledah KPK. Beberapa barang dan dokumen disita komisi antikorupsi tersebut. ’’Beberapa surat, nggak banyak. Ada komputer, laptop (yang disita),’’ sebutnya. Sebagaimana diketahui, Emir ditetapkan

sebagai tersangka pada Jumat pekan lalu (20/7). Emir dalam kapasitasnya sebagai anggota DPR periode 1999-2004 dan 2004-2009 diduga menerima uang lebih dari USD300 ribu dari PT Alstom Indonesia terkait proyek PLTU Tarahan. Sementara itu, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menganggap penetapan Emir sebagai tersangka sarat kepentingan politis. Menurut

Mega, Emir terlalu cepat dijadikan tersangka oleh KPK. Sebab, kata dia, kasus PLTU muncul beberapa hari setelah surat cekal Emir dikirim ke Ditjen Imigrasi. ’’Ini tidak adil dalam prosesnya. Kenapa Emir tiba-tiba dicekal dan baru beberapa hari sudah jadi tersangka,” ujar Mega di tempat yang sama. Dia juga membandingkan sikap KPK yang

Berkah.. ’’Pokoknya, di sini pengusaha yang omzetnya miliaran sampai pengusaha yang masih nol ada semua,” ujarnya lantas tertawa. Di TDA-lah mereka yang sudah merasakan sukses dan mapan harus menyebarkan ilmu serta resep kesuksesannya. Setidaknya mereka bisa bertukar pengalaman antara satu dan lainnya untuk menambah jaringan bisnis di antara mereka. Sejak 2009, TDA mulai mengembangkan diri dan membuka ’’cabang” di berbagai daerah. Hingga kini, TDA tercatat ada di 30 kota/kabupaten. Setiap wilayah memiliki program serta kegiatan tersendiri. ’’Awalnya kami terpusat di Jakarta. Tapi, karena jumlah orang yang bergabung semakin banyak dan dari berbagai wilayah, akhirnya kami membuka di wilayah-wilayah yang sudah siap,” imbuh bapak dua anak itu. Meski menjadi orang penting di antara ribuan pengusaha sukses, Roni tetap hidup sederhana. Rumahnya yang cukup luas didesain simpel dan minimalis. Halamannya dibiarkan hijau dengan ditumbuhi rumput yang tertata rapi. Di sudut halaman, Roni membangun arena bermain untuk anak-anaknya yang masih kecil. Ruang tamu di rumah tersebut juga tak kalah sederhana. Di sana hanya ada sebuah sofa mungil serta beberapa kursi. Sebuah lemari kecil dan beberapa hiasan rumah menyambut tamu yang berkunjung. Saat menemui Jawa

ia kumpulkan. Baik itu buatan kampus negeri maupun karya BUMN serta lembaga negara lainnya. Nuh berharap semakin banyak alternatif mobil listrik nasional bisa mempermudah mengejar target penciptaan prototipe pada 2013 nanti. ’’Jadi nanti akan dikaji dan dipilih mana yang paling tepat. Mulai sisi tampilan, teknologi mesin, hingga nilai ekonomisnya,” ucap dia. Setelah berhasil menciptakan prototipe, upaya berikutnya adalah tahap produksi massal. ’’Di negara-negara lain, proyek mobil listrik sudah berjalan dua sampai tiga tahun lalu. Jadi kita tidak terlalu ketinggalan,” katanya. Menteri asal Surabaya itu menceritakan, semangat awal penerapan program mobil listrik ini untuk mengatasi pemborosan BBM. Dia mengatakan jika selama ini BBM cukup boros untuk kendaraan pribadi, transportasi massal, dan angkutan barang. Dia berharap mobil listrik nasional bisa mengatasi pemborosan BBM untuk kendaraan pribadi. (jpnn/c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1

Emir.. Emir menyatakan, hingga kini dirinya belum mengetahui perkara yang disangkakan. ’’Saya saja tahunya dari televisi, media,’’ ucap dia. Karena itu, dengan cepat diperiksa KPK, mantan ketua DPD PDIP Kaltim ini mengharapkan segera mengetahui duduk perkaranya. Jika disangka menerima suap, kata Emir, dirinya ingin tahu asal dan aliran uangnya. ’’Makanya

agar Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. diganti. Komisioner KPU yang ’’bermasalah’’ itu, menurut dia, akan habis masa jabatannya pada September 2013 mendatang. Nah, dengan kengototan KPU mengegolkan agenda Pilgub 2013, dalam analisisnya ada dua ’’keuntungan’’ yang didapat KPU Lampung. Yakni penanganan atas anggaran yang besar dan perpanjangan masa jabatan. ’’Ada kepentingan di balik itu. Maka saya memilih mendingan uang APBD ini, dalam masa jabatan lima tahun, betul-betul untuk rakyat,’’ terangnya di ruang rapat utama (rupatama) gubernur kemarin. Dalam hitung-hitungan Oedin –sapaan akrab Sjachroedin, pemilihan presiden akan digelar pada April 2014. Sedangkan masa jabatannya habis pada Juni 2014. Nah jika pilgub digelar 2015, maka akan cukup waktu untuk melakukan penganggaran dan persiapan yang matang. Untuk itu, dirinya konsisten memperjuangkan agar pilgub digelar pada 2015 saja. Oedin mengaku jika kondisi seperti ini dibiarkan berlarut-larut, maka gubernur Lampung selanjutnya juga mengalami hal yang sama. ’’Saya sudah buat surat. Kalau tidak, akan berulang gubernurnya seperti ini,’’ kata dia. Terlebih, menurutnya, jika pilgub digelar pada 2013, maka perlu juga diperhitungkan kondisi psikologis gubernur terpilih nantinya. Ketika Lampung memiliki gubernur terpilih,masa jabatan Sjachroedin masih tersisa dalam waktu cukup lama. ’’Anda bisa bayangkan secara psikologi. Ada aspek lain yang perlu diperhatikan. Nanti gubernur 2019 begini lagi. Kapan selesainya?’’ terang Oedin yang pada periode pertama kepemimpinannya hanya 4 tahun karena harus mundur akibat konsekuensi undangundang dan agenda pilpres itu. Jika skema pilgub digelar pada 2015, maka masa jabaan dia akan tetap habis pada 2014. Nah, selanjutnya gubernur Lampung dijabat oleh karteker. ’’Itu nggak ada masalah. Dan pasti dilanjutkan oleh pejabat karir. Minimal pangkatnya IV/D. Kan ada Sekda juga yang mengerti masalah pemerintahan. Pasti orangnya berpengalaman. Pak Tursandi contohnya,’’ kata dia. (dna/kyd/wdi/c1/ary)

lamban dalam menangani kasus lain, seperti Hambalang, PON, dan wisma atlet, dengan penetapan status tersangka Emir yang cepat. Menurut Mega, kondisi seperti itu sama saja menyepelekan hukum. Jika sampai itu benar terjadi, lanjutnya, hukum akan menjadi tebang pilih. ’’Jelas, ini sangat politis,” tandas Mega. (kyd/c1/ary)

Sambungan dari Hal. 1 Pos, Roni bergaya santai dengan mengenakan batik ungu yang dipadu blue jeans. Roni mengaku, saat ini dirinya memang mengutamakan kualitas hidup. Sehari-hari dirinya tidak hanya menghabiskan waktu untuk mengembangkan bisnis, tapi juga berupaya mendekatkan diri dengan keluarga. Dia lantas menceritakan awal mula merintis komunitas TDA. Lulusan Jurusan Manajemen Trisakti tersebut menggeluti bisnis pakaian muslim sejak 2001. Kala itu, dia menyewa kios di Pasar Tanah Abang. Letaknya di Blok F yang memang khusus pakaian. Nah, karena Roni mengutamakan kualitas dan pelayanan kepada pelanggan, bisnisnya cepat maju. Perlahan-lahan dia terus menambah kios. “Puncak bisnis saya tahun 2003. Saya menyewa tiga kios,” katanya. Seiring dengan pesatnya perkembangan bisnisnya, Roni juga mendapat banyak “gangguan”. Di antaranya, dirinya berselisih dengan pengelola pasar. Dia merasa diperlakukan tidak adil. “Saya termasuk salah seorang pedagang yang vokal melawan perlakuan pengelola yang saat itu tidak adil,” kenangnya. Perselisihan tersebut tak kunjung selesai hingga 2004. Bahkan semakin runcing. Akhirnya, 3 Maret 2004, Roni diusir dari Pasar Tanah Abang. Dia diminta keluar dan tidak lagi diizinkan untuk berdagang di pasar besar itu. Roni awalnya ingin

melawan melalui jalur hukum. Tetapi, setelah berpikir dua kali, dia memilih untuk mengalah. Dia lantas mengontrak rumah kecil di kawasan padat penduduk Kemandoran, Jaksel. ’’Di sana, saya benar-benar memulai usaha dari nol lagi. Tetapi, saya tetap yakin bisa kembali bangkit,” imbuhnya. Di kontrakan tersebut, Roni memanfaatkan garasi untuk merintis usahanya. Lantaran tempatnya yang kurang strategis dibanding kiosnya di Tanah Abang, mau tidak mau Roni harus terus memutar otak. Akhirnya, dia “menemukan” solusi dengan berbisnis via online. Dia lalu membuat situs www.manetvision. com yang merupakan lapak busana muslimnya di dunia maya. “Saya sebenarnya iseng. Sebab, saat itu kalau berbau www.com dianggap sudah keren. Apalagi saat itu belum banyak toko online,” tuturnya lantas tertawa. Sejak saat itu Roni kerap menghubungi teman-temannya, jaringan, serta para pelanggan untuk memberi tahu agar membuka lapaknya di internet. Dia terus berusaha mengenalkan lapak itu secara luas. Tak diduga, keisengan tersebut berbuah manis. Jualannya laris. Bahkan, Roni mengaku bisnisnya terus berkembang dan semakin maju. Keuntungan yang diraup dari berjualan online tidak kalah dibanding berjualan di tiga kiosnya di Tanah Abang. “Bayangkan, di Tanah Abang saya harus menghabiskan Rp 200 juta setiap tahun untuk sewa

tiga kios. Tapi, di kontrakan kecil itu, saya hanya membayar Rp 12 juta untuk sewa,” ungkapnya. Sejak merasakan sukses di bisnis online, Roni ingin membagi pengalaman dan ilmunya kepada orang lain. Caranya masih tetap via dunia maya. Dia membuat blog roniyuzirman.com pada 2 November 2005. Di blog itulah dia menceritakan semua pengalamannya jatuh bangun menjalankan bisnis, mulai di Pasar Tanah Abang hingga sukses menempuh jalur toko online. Curahan pengalaman di blog yang sebenarnya juga iseng itu ternyata banyak dibaca orang. Tidak sedikit yang akhirnya mengirim komen atau bertanya jawab dengan Roni. Dari situ, Roni kemudian memutuskan untuk membuat milis yang dikhususkan untuk orang-orang yang biasa berdiskusi di blognya. Milis bisnis online itu pun sangat ramai. Karena itu, pada 22 Januari 2006, Roni memberanikan diri untuk kopi darat dengan para anggota. “Saat itu jumlahnya masih 40 orang,” ujarnya. Dalam pertemuan tersebut, Roni mengajak seorang pengusaha Pasar Tanah Abang yang sangat sukses. Pengusaha itu akrab disapa Haji Alay. Dia punya puluhan kios di Pasar Tanah Abang. Haji Alay diminta menjadi narasumber. Pertemuan tersebut membicarakan berbagai pengalaman masing-masing anggota dalam berbisnis, mulai mengikrarkan niat hingga memulai usaha. Ternyata, pertemuan itu tidak

berhenti sampai di situ. Mereka lalu melanjutkan dalam diskusi serta seminar yang mengundang pengusaha-pengusaha kondang sebagai pembicara. Para anggota komunitas tersebut menyadari pentingnya sebuah wadah untuk berbagi di antara mereka yang ingin menjadi pengusaha sukses. Karena itu, lalu dipilihkan kata Tangan di Atas sebagai nama komunitas. Tahun demi tahun kelompok tersebut terus berkembang hingga jumlah anggotanya mencapai ribuan. “TDA bisa besar bukan karena kecanggihan teknologi. Tapi, kami memiliki nilai lebih. Yaitu, saling memberi. Kami mengajak member untuk selalu berbagi. Kami percaya, alam semesta ini berlimpah dan akan makin berlimpah meski setiap hari kita bagi,” tutur suami Ely Febrita itu. Kini TDA sudah menyerupai perusahaan. Mereka memiliki pengurus di pusat dan wilayah. Roni menjadi ketua Majelis Wali Amanah yang dalam struktur perusahaan biasa disebut komisaris. “Seluruh pengurus tidak dibayar. Sebab, prinsip kami untuk berbagi,” imbuhnya. Eksistensi TDA yang militan menarik perhatian Menteri BUMN Dahlan Iskan. Kementerian BUMN akan menjadikan TDA sebagai mitra kerja. Sebagian CSR (corporate social responsibility) perusahaan-perusahaan BUMN akan disalurkan melalui TDA. “Pak Dahlan sudah menyatakan ingin menjadi mitra kerja TDA. Kami sangat menyambut,” tegasnya. (c1/ary)


BERITA UTAMA

SABTU, 28 JULI 2012

5

Jawa Pos News Network

MA Bebaskan Misbakhun Kasus Pemalsuan L/C, Janji Kritis soal Century

FOTO RANDY TRI KURNIAWAN/RM

RAPAT SEKTOR INDUSTRI: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Wapres Boediono memimpin rapat kabinet terbatas di Kementerian Industri, Jalan Gatot Soebroto, Jakarta, kemarin (27/7).

Djoko Bangun Kerajaan Bisnis di PNG JAKARTA - Upaya pemulangan Djoko Tjandra terus dilakukan. Pemerintah RI terus berusaha mendekati pemerintah Papua New Nugini (PNG) yang memberikan status kewarganegaran kepada buronan kasus hak tagih Bank Bali tersebut. Jaksa Agung Basrief Arief bakal berkoordinasi dengan Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa untuk membahas langkah diplomatik terhadap negeri di sisi timur Papua itu. ’’Kami masih membicarakan langkah approach ke pemerintah PNG. Kami sedang bahas. Nanti kami juga berkoordinasi dengan Menlu yang sekarang masih di luar negeri,’’ beber Basrief usai salat Jumat di Kejagung kemarin (27/7). Basrief sebelumnya mengungkapkan, kini pihaknya masih menyelidiki apa yang menjadi dasar pemberian kewarganegaraan

kepada Djoko. Terutama terkait informasi bahwa advokat Yusril Ihza Mahendra memuluskan langkah Djoko dengan memberikan legal opinion. ’’Legal opinion itu menyebutkan bahwa Djoko tidak ada masalah hukum. Padahal dia kan masih ada masalah,’’ urainya. Yusril sendiri sebelumnya membantah bahwa legal opinion itu menjadi dasar pemberian kewarganegaraan. Yusril menjelaskan, pemerintah PNG tak mungkin terlalu ceroboh mendasarkan keputusannya hanya dari legal opinion yang dia keluarkan. Pendapat berbeda diungkapkan Wakil Jaksa Agung Darmono. Dia mengakui, ada kemungkinan legal opinion itu menjadi dasar. Tapi, dia tidak ingin gegabah. Kejagung, kata dia, masih akan membaca keputusan pemberian kewarganegaraan PNG terlebih dahulu. ’’Apakah itu sepenuhnya berda-

sarkan permohonan Djoko Tjandra atau ada rekomendasi dari mana? Itu baru bisa diketahui setelah saya membaca keputusan pemberian warga negara itu,’’ jelasnya. Darmono menambahkan, salah satu alasan kuat Djoko mendapat kewarganegaraan adalah karena jaringan bisnisnya di PNG. Djoko membangun banyak lapangan pekerjaan yang menampung buruh dari penduduk setempat. Dia membangun hotel, properti, dan berbagai usaha lainnya. Bahkan, Djoko juga memiliki pesawat pribadi di PNG. Karena itu, pemerintah PNG, tampaknya, bakal pikir-pikir untuk meluluskan permintaan Indonesia menyerahkan Djoko. ’’Dia punya banyak usaha di sana. Cukup besar. Usahanya meliputi banyak sektor. Tapi saya tidak bisa memperkirakan berapa nilainya,’’ bilang Darmono. (jpnn/c3/ary)

Diperiksa, Fahd A. Rafiq Langsung Ditahan KPK **Terkait Dugaan Korupsi DPID JAKARTA - Setelah sekian lama melenggang bebas di luar, kemarin (27/7) tersangka kasus suap dana penyesuaian infrastruktur daerah (DPID) Fahd A. Rafiq akhirnya ditahan di Rutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dengan tangan terborgol mengenakan baju tahanan, dia ditahan setelah menjalani pemeriksaan. Alasan KPK menahannya adalah untuk menjauhkannya dari intervensi pihak lain yang berkepentingan. Fahd tiba di KPK sekitar pukul 10.00 WIB. Kemarin, dia dimintai keterangan sebagai tersangka. Memang, itu adalah pemeriksaan pertama Fahd sebagai tersangka. Sebelumnya, anak penyanyi dangdut kondang A. Rafiq itu beberapa dipanggil sebagai saksi untuk tersangka anggota Banang Wa Ode Nurhayati. Bahkan, pria yang kini menjabat sebagai pengurus di Musyawarah Kekeluargaan dan Gotong Rotong (MKGR), organisasi sayap Partai Golkar itu pernah dihadirkan

sebagai saksi dalam sidang dengan terdakwa Wa Ode di Pengadilan Tipikor. Ya, Fahd mengakui dirinya sebagai perantara antara tiga pemda tiga kabupaten di Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) dengan Wa Ode. Dia pun mengakui dirinya pernah bertemu Bupati Aceh Besar di Hotel Sultan, Bupati Pidie Jaya di Sari Pan Pacific dan Kepala Dinas PU Bener Meriah di Hotel Sultan. Dia pun menawarkan akan membantu mengawal anggaran DIPD melalui Wa Ode yang merupakan anggota Banang dari Fraksi PAN. Dia juga menjanjikan akan meloloskan DIPD setiap daerah sebesar Rp40 miliar. Namun mereka diminta untuk menyetor Rp6 miliar sebagai komitmen fee. Sekitar pukul 16.45, Fahd keluar. Berbeda dengan saat dia masuk, kali ini dia keluar sudah mengenakan pakaian khusus tahanan KPK berwarna putih. Petugas KPK juga mengenakan borgol di kedua tangannya. Setelah digiring keluar, Fahd pun langsung

dimasukkan ke mobil tahanan KPK yang kemudian meluncur ke rutan KPK yang berada di basement. Juru bicara KPK Johan Budi mengatakan, pihaknya memang langsung melakukan penahanan kepada Fahd sampai 20 hari ke depan hingga masa penyidikan rampung. ’’Dia memang kami tahan di rutan Jakarta Timur Cabang KPK,’’ beber Johan. Menurut Johan, penyidik memang memiliki alasan mengapa harus menahan Fahd. ’’Ada beberapa kemungkinan mengapa menahan yang bersangkutan. Bisa untuk mempermudah penyidikan atau bisa juga untuk mencegah adanya intervensi dari pihak-pihak lain,’’ imbuhnya. Namun saat disinggung apa benar Fahd mendapat ancaman dari pihak lain, Johan mengaku tidak mengetahuinya. Menurutnya hingga kemarin dirinya belum mendapat informasi sama sekali soal ada atau tidaknya ancaman kepada Fahd. (jpnn/c3/ary)

JAKARTA – Mantan anggota DPR M. Misbakhun kini bisa bernapas lega. Mahkamah Agung (MA) mengabulkan permohonan peninjauan kembali (PK) yang diajukan politikus PKS tersebut terhadap putusan kasasi kasus pemalsuan dokumen letter of credit (L/C) Bank Century. Dalam putusan PK No. 47 PK/ Pid.Sus/2012 bertanggal 5 Juli 2012, MA membebaskan Misbakhun dari segala tuduhan terkait vonis dirinya dalam kasus L/C. Sebelumnya, Misbakhun diputus bersalah oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat dan Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta. Bahkan, dalam putusan kasasi, MA menguatkan putusan PT DKI yang menghukum Misbakhun dua tahun penjara. Kepala Bagian Humas MA Ridwan Mansyur saat dikonfirmasi membenarkan adanya putusan PK yang membebaskan Misbak-

hun. ’’Ya, sudah dicantumkan di web. Putusan pada 5 Juli lalu,’’ beber Ridwan kemarin (27/7). Putusan PK dikeluarkan oleh tiga hakim MA. Yakni, Zaharudin Utama, Mansur Kartayasa, dan Artidjo Alkotsar. Dalam putusan itu, Misbakhun tercatat mengajukan PK atas vonis kasus pemalsuan L/C Bank Century pada Februari 2012. Selain Misbakhun, PK tersebut diajukan oleh Direktur PT Selalang Prima Internasional Franky Ongkowardojo yang juga menjadi terdakwa. ’’Terdakwa I (Wardono, Red) ditolak, Misbakhun (terdakwa II) bebas,’’ ujar Ridwan. Dia menyatakan, tidak tahu pasti materi putusan dalam kasus tersebut. Menurut dia, saat ini putusan itu masih dalam proses minutasi alias penyusunan berkas. Yang jelas, kata Ridwan, putusan bebas itu membawa konsekuensi rehabilitasi nama baik Misbakhun. ’’Teknisnya (rehabilitasi) dia mengajukan ke pengadilan,’’ tandasnya. Kuasa hukum Misbakhun, Tyas Budiarto, saat dihubungi membenarkan kabar putusan bebas

tersebut. Dia menerangkan, materi putusan yang diajukan PK adalah vonis pemalsuan dokumen. ’’Putusan bebas sejak tiga minggu lalu,’’ ujarnya. Tyas juga membenarkan, dalam gugatan itu hanya Misbakhun yang dinyatakan bebas karena tidak terlibat dalam pengajuan L/C yang dokumennya palsu itu. ’’Ya, memang hanya Pak Misbakhun,’’ ujar mantan anggota DPR dari Dapil Jatim 2 itu. Misbakhun saat dihubungi menyatakan bersyukur atas putusan tersebut. Mantan anggota Komisi VI DPR itu menyebutkan bahwa putusan itu mengubah jenis gugatan dari sebelumnya pidana menjadi perdata. ’’Kasusnya dinyatakan sebagai kasus perdata; dibebaskan dari segala tuntutan hukum; dikembalikan nama baiknya; direhabilitasi harkat dan martabatnya kepada kedudukan semula,’’ urainya. Pria asal Pasuruan itu belum ingin melakukan langkah apa pun atas putusan tersebut. Dia saat ini hanya ingin memastikan bahwa putusan tersebut sekaligus merehabilitasi namanya sebagai seorang politikus. ’’Ini berkah

Ramadan bagi saya,’’ tandasnya. Meski demikian, Misbakhun mengatakan tak akan berhenti untuk ikut membantu membongkar kasus skandal Century. Dia menyatakan siap berjuang lagi. ’’Dengan ini, skenario besar Century akan terbuka lagi. Saya tidak akan pernah berhenti untuk membongkar kasus ini,’’ bilang Misbakhun. Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PKS Aboe Bakar mengatakan, berdasar pasal 1 angka 20 KUHAP, nama baik Misbakhun memang harus direhabilitasi. ’’Saya berharap, proses rehabilitasi tersebut dapat dilakukan secara baik dan proper sehingga hak hukum, harkat, dan martabat beliau dapat dipulihkan,’’ tutur Aboe. Secara politis, lanjut dia, dikabulkannya PK itu membuktikan bahwa selama ini Misbakhun telah menjadi tumbal karena aktif mendorong dibongkarnya megaskandal Bank Century. ’’Saya yakin, pasca putusan ini beliau akan semakin bersemangat membongkar skandal Century hingga akar-akarnya,’’ tandas Aboe. (jpnn/ c3/ary)


OPINI

6

SABTU, 28 JULI 2012

Paradoks Kandidat Doktor hingga Paradoks Puasa General Manager: Purna Wirawan Pimpinan Perusahaan: Ismail Komar (non aktif) Manager Iklan: Desti Mulyati Staf Iklan: Leny Hartanti, Masriani, Edwin, Nike Armila, Gde Bayu, Deni (Administrasi), M. Shahib, Decky Hardodes (Design Iklan) Iklan Perwakilan Jakarta: Aspandar Nasution (kepala), Falma Manager Event Organizer (EO) Liris Vawina Staf Event Organizer Indah Sumaputri, Erwin Sajjah, Maria Ulfa Manager Pemasaran Abdul Karim Marlinda (Asisten Manager) Staf Pemasaran: Hery,Agus, Supriyadi, Adi Irawan, Andriyanti Manager Keuangan: Sarri Octarini, Anna Susanti (kasir) ,Pas Irvanus (akunting) Manager Personalia dan Umum: Faradiba Staf Manager Personalia dan Umum: Roby Junasari, Aris, Didik S, Hary, M. Rambe, Slamet Rianto Dewan Pengawas: Ardiansyah (Koordinator) Anggota Dewan Pengawas: Taswin Hasbullah, Abdurrahman, Ibnu Khalid Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Wakil Komisaris Utama: Suparno Wonokromo Komisaris: Lukman Setiawan Direktur Utama: Dwi Nurmawan Direktur: Ardiansyah Percetakan: PT Lampung Intermedia Pencetak: Budi S.(kabag) Suparman, Z. Arifin, Pujianto, Jenianto, Alim, Joko

Pemimpin Redaksi: Nizwar (Non Aktif) Dewan Redaksi: Ardiansyah, Purna Wirawan, Ade Yunarso, Nizwar, Eko Nugroho, Adi Pranoto, Irwansa Redaktur Pelaksana: Ary Mistanto Redaktur Senior: Eko Nugroho Redaktur: Taufik Wijaya (Korlip Kota) Adi Pranoto (Korlip Daerah) Irwansa, Alam Islam, M. Agus Purnomo Asisten Redaktur: Senen (Non Aktif), Trufi Murdiani Wartawan: Syaiful Amri, Nurlaila Yanti, Eka Yuliana, Yuda Pranata, Dina Puspasari, Wahyu Syaifullah (Fotografer), Anton Adi Wijaya, Widisandika, Hayatullah, Andri Apriyadi, Nur Jannah, Ari Suryanto (Bandarlampung)

Oleh Sumasno Hadi, S.Pd., M.Phil.

Guru Musik Senada Musika Indonesia/Dosen Sendratasik FKIP Unlam Banjarmasin)

Entah apa yang ada di kepala James Holmes ketika menembaki kerumunan penonton di pemutaran film terbaru Batman The Dark Knight Rises di Colorado AS, pekan lalu. Mungkin si Holmes paranoid dengan tokoh pahlawan Batman? Mungkin juga ia kepengin jadi Joker si raja badut. Kalau yang terakhir, parahnya aksi Holmes itu tak lucu sedikit pun.

Dwi Prihantono (Lamtim) Kohar Mega (Lampura) Edy Herliansyah (Tanggamus) Agus Suwignyo (Pringsewu-Pesawaran) Yusuf A,S. (Tulangbawang) Gede Putu Kristanto (Lamteng) Abdurahman (Lamsel) Hermansyah (Waykanan) Wirahadikusumah (Pesawaran) Fajar Arifin (Metro) Gatra Yuda (Lampung Barat) Wartawan Jakarta: Kusumayuda Copy Editor: Rudy Saputra, Syaiful Mahrum, Fatikhushiroth Kabag Pracetak: Riswadi Pracetak: Ripto D., Helmi Jaya, Nopriyadi, Farabi Lincoln, Hendrawan Poerbantara, Asep Supriyadi, Iwan N, Heru, Arya Bayu, Khairul Amri Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750 782306 - 787987, Faks. (0721) 789752, 773930 BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Email: redaksi@radarlampung.co.id Homepage: www.radarlampung.co.id

MALAH kesan kejam nan sadis nampak dari 12 nyawa yang melayang dari aksinya. Memang ulah pemuda 24 tahun yang pernah tercatat sebagai mahasiswa doktoral (S-3) Ilmu Syaraf itu analog dengan tokoh Joker si raja badut, badut yang paradoks dengan identitasnya. Badut yang tak lucu, tapi malah jahat dan brutal. Sejarah Kekejaman Manusia Fenomena brutal-anarkisme memang predikat sangat tua yang disandang oleh manusia, seuzur dengan peradaban manusia itu sendiri. Dalam kisah agama-agama Abrahamik sangat akrab mengenai cerita pembunuhan pertama di muka bumi, yakni antara Qabil (Kain) dan Habil (Habel) putra Adam bapak umat manusia. Kisah

ISI DI LUAR TANGGUNG JAWAB PERCETAKAN

TAJUK Tolak Usulan Rehab REHAB ruang kelas rusak berat digarap habis-habisan tahun ini. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menaksir tidak ada lagi ruang kelas rusak berat yang harus direhab. Sehingga, tahun depan mereka menutup atau tidak menerima usulan rehab ruang kelas rusak berat. Selama periode 2011-2012 Kemendikbud sudah mengucurkan dana Rp17 triliun untuk memperbaiki kelas rusak berat. Total ruang kelas SD dan SMP yang direhab mencapai 173 ribu unit di seluruh penjuru Indonesia. Dari perhitungan Kemendikbud, sudah tidak ada lagi ruang kelas rusak berat. Bahkan Kemendikbud menegaskan, pekerjaan di 2013 nanti sudah tidak lagi merehab atau merenovasi ruang kelas rusak berat. Lantas bagaimana jika tetap saja ada daerah yang mengusulkan rehab ruang kelas rusak berat? Rupanya Kemendikbud memastikan akan menolak. Karena jika tahun depan ada sekolah rusak berat berarti salah daerah sendiri tidak melaporkannya pada periode 2011 hingga 2012. Memang logikanya, tidak mungkin ada sekolah yang tiba-tiba rusak berat. Kecuali sekolah itu terkena bencana. Itu pun nantinya diperbaiki melalui dana tanggap darurat. Bukan dari dana rehab. Tugas Kemendikbud tahun depan adalah merawat ruang kelas rusak sedang sehingga tidak menjadi rusak berat. Secara keseluruhan, jumlah ruang kelas yang ada di Indonesia mencapai 600 ribu unit. Dari jumlah itu, yang masuk kategori rusak sedang diperkirakan mencapai 15 persen atau sekitar 90 ribu unit. Perawatan terhadap ruang kelas rusak sedang ini penting karena bisa menghemat anggaran negara. Kemendikbud menetapkan rata-rata unit cost yang dikeluarkan untuk merehab ruang kelas rusak berat mencapai Rp90 juta per unit. Sedangkan jika digunakan untuk maintenance ruang kelas rusak sedang sekitar Rp30 juta per unit saja. Dengan asumsi tahun depan ada 90 ribu unit ruang kelas rusak sedang yang wajib dirawat, berarti Kemendikbud wajib menyediakan anggaran sekurang-kurangnya Rp2,7 triliun. (*)

ini terukir dalam kitab suci Alquran (Al Maidah: 27–32). Aspek sejarah yang banyak tertulis dalam sebagian besar kitab suci Abrahamik tidak hanya mengandung benih ilmu dan kebijaksanaan, namun juga peringatan. Sebut saja kisah pembunuhan pertama di bumi –di luar aspek pengetahuan– yang terkadang jarang dimaknai secara mendalam mengenai aspek peringatannya. Jika merunut catatan sejarah dan kisah dalam kitab suci, fenomena pembunuhan dus kekejaman manusia akan terkait dengan dinamika peradaban yang melatarinya. Dari motif dan bentuk yang paling sederhana hingga kekejaman yang sangat canggih. Maka bentuk yang nampak itu juga diketahui sebagai konsekuensi

dari perkembangan peradaban manusianya. Sekaligus menjadi hasil dari ilmu pengetahuan manusia sebagai budaya dan teknologi. Jika pemuda Holmes telah menggunakan senapan serbu taktis Colt tipe AR-15 yang juga digunakan oleh satuan elite polisi AS (Swat). Hal ini jauh berbeda dengan Qabil yang membunuh Habil hanya dengan menggunakan batu (?) di tangannya. Rapuhnya Ilmu tanpa Agama Perbedaan senapan Colt dan batu sebagai perwujudan teknologi dan budaya itu rupa-rupanya menjelaskan sekaligus memperingatkan manusia bahwa akal sebagai dasar dari ilmu pengetahuan terlalu rapuh untuk dijadikan sebagai pegangan utama hidup manusia. Semakin canggih teknologi maka kejahatan dan kekejaman juga akan semakin canggih. Akan hal ini Nurcholish Madjid (2010:145) memperkuatnya bahwa secara empiris ilmu pengetahuan terbukti bukanlah jaminan kepada kebahagiaan sejati, manusia masih memerlukan pelajaran moral dari Tuhan berupa agama sebagai pembimbing jalan menuju kebenaran sejati. Hal yang menarik dan relevan untuk dijadikan contoh dan peringatan di jaman ini terkait

dengan rapuhnya ilmu pengetahuan tanpa ajaran moral (agama) adalah pada kasus pemuda Holmes si Joker ini. Telah diketahui ia adalah sosok yang dapat dikatakan sebagai manusia intelektual, manusia berpendidikan. Catatan pendidikannya yang hampir dirampungkan adalah studi doktoral di Fakultas Kedokteran Universitas Colorado. Sebagai akademisi yang bergelut di bidang kedokteran, khususnya Ilmu Syaraf, tentu Holmes sedikit-banyak mengerti tentang ranah psikologis atau kejiwaan manusia. Bahkan ia juga menggeluti kajian akademik mengenai perilaku manusia. Melihat semua itu, memang mengejutkan dan memilukan terkait perilakunya menembaki manusia lain yang tak berdosa. Perilaku seperti itu jelas merupakan perilaku sakit jiwa/ sarap. Dan sepertinya Holmes pantas disebut sebagai kandidat doktor Ilmu Syaraf yang sakit ’’saraf’’. Manusia Makhluk Paradoksal Jauh-jauh hari Plato, sang pemikir Yunani Kuno, pernah memperingatkan pula bahwa manusia itu hakikatnya adalah makhluk dualisme, antara jiwa dan tubuh tak dapat dipisahkan. Namun, jiwalah yang utama sekaligus kekal. Paradoks perilaku

manusia dalam sejarah peradaban di satu sisi menawarkan pelajaran bijak, juga menyuguhkan peringatan pada sisi lainnya. Dualitas kehidupan akan hal baik-buruk ini tak mungkin dihindari oleh manusia. Kandungan Alquran (Al Balad:10; Asy-Syam:7–8) juga menjelaskan bahwa manusia itu diberi Tuhan petunjuk hidup berupa ’’dua jalan mendaki’’ (baik dan buruk) serta ’’dua ilham’’ berupa kemurkaan (keingkaran) dan ketakwaan. Oleh karenanya, ’’dualitas’’ itu harus dijadikan manusia sebagai bahan ujian hidupnya karena potensi paradoksal manusia memang akan selalu menghinggapinya. Di masyarakat akhir-akhir ini, gejala paradoksal manusia ini malah kentara sekali. Namun yang mengganggu hati dan pikiran adalah fenomena paradoks dalam kehidupan beragama? Ada yang menyambut bulan suci Ramadan dengan gempita pesta-pora, membeli barang-barang serta makanan secara membabibuta. Ada yang berjam-jam menonton kemasan acara cengengesan di televisi, dsb. Bukankah esensi ibadah puasa di bulan Ramadan semestinya menuju kualitas ketakwaan melalui jalan ’’menahan diri’’? Semoga ibadah puasa tahun ini tak menjadi suatu paradoks. (*)

RUANG ini khusus bagi Anda yang berjiwa merdeka. Kirimkan apa pun pendapat Anda tentang apa saja. Baik berupa komentar, kritik, atau saran. Setiap pendapat yang masuk sedapat mungkin tidak akan diedit. Pendapat bisa dikirim lewat surat ke alamat redaksi, fax. di nomor (0721) 789752, e-mail: redaksi@ radarlampung.co.id atau radarlpg@ indo.net.id. Sertakan identitas yang masih berlaku. Atau kirimkan Podium Rakyat Anda melalui SMS. Caranya, ketik: POD (Isi Podium). Contoh: POD Mohon pembangunan jalan. Lalu kirim ke No. Matrix: 08154056789. Podium melalui SMS diutamakan yang menyangkut persoalan-persoalan pelayanan publik.

Penarikan Dana Sepengetahuan Kemenag BERITA Radar Lampung edisi Rabu (25/7) halaman 1 berjudul Waspadai Modus Pungutan BPIH, pada paragraf terakhir disebutkan Anggito juga memberikan wejangan supaya calon jamaah tidak terjebak praktik-praktik pungutan. Di antaranya seperti yang dilaporkan dari calon jamaah haji Semarang, yang ikut embarkasi Solo. Di kawasan tersebut dikabarkan setiap jamaah haji dimintai uang Rp490 ribu. Dari penelusuran sementara, Anggito mengatakan jika uang tersebut ditarik bukan oleh oknum Kemenag Kanwil setempat. Tetapi Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) yang digandeng calon jamaah haji bersangkutan. Sesuai dengan aturan yang berlaku, panitia haji Kemenag mulai dari tingkat KUA hingga kanwil dilarang memungut uang kepada jamaah. PEMBACA SETIA RADAR LAMPUNG, KAMI MENERIMA SARAN DAN KRITIK ANDA Untuk Redaksi Hubungi : Ary Mistanto Eko Nugroho Adi Pranoto Alam Islam

081540026266 081927850700 081369525525 081271343123

Irwansa Taufik Wijaya Trufi Murdiani Agus Purnomo

08976161611 081379792432 0811795826 082181825067

Untuk Pemasaran Hubungi :

Abdul Karim 0811790544/0721-7308309, Marlinda 081540877339

Wartawan Radar Lampung selalu dibekali kartu pers Wartawan Radar Lampung tidak boleh menerima atau meminta sesuatu dari siapa pun dengan alasan apa pun. Jika menemukan pelanggaran terhadap dua poin tersebut, silakan hubungi General Manager Purna Wirawan 0811799557

Laporan yang diterima Anggito Abimanyu dari bawahannya di Kemenag Kota Semarang itu salah. Padahal, jelas-jelas dana itu ditarik dan diumumkan saat manasik bersama yang digelar Kemenag Kota Semarang di Islamic Center Semarang, Manyaran, beberapa waktu lalu. Penarikan dana tersebut juga sepengetahuan Kemenag. Jadi bukan dari KBIH. Itu hanya alasan pembenar dan dibuat-buat saja. Setiap jamaah calon haji Kota Semarang yang berjumlah 1.900 orang diminta transfer Rp490 ribu ke nomor rekening pribadi bendahara yang juga calon jamaah haji, dengan ketua penarikan dana Bambang Surono, calon jamaah haji yang saat ini menjabat Camat Gunungpati, Kota Semarang. Jumlah dana yang terkumpul Rp1 miliar lebih dan dikelola Bambang Surono dan bendahara atas sepengetahuan Kemenag. Katanya dana itu akan dipakai untuk acara pelepasan, sewa bus ke asrama haji Donohudan Solo dan konsumsi. Padahal, semuanya sudah ditanggung dari bunga simpanan setoran awal haji. Penggunaan dana tersebut juga tidak transparan, tidak ada audit, dan tidak ada pertanggungjawabannya. Terima kasih Radar Lampung. (Yogyantara, keluarga calon jamaah haji Kota Semarang di Kelurahan Karangayu, Kota Semarang, Jateng)

Tingkatkan Patroli Sekitar Bandara KEPADA Kapolda Lampung dan Kapolsek Natar. Mohon ditingkatkan

patroli di sekitar Bandara Raden Inten II atau dari Bandara–Lampung Tengah. Sebab, Selasa (17/7) saya hampir dibegal dengan modus memepet kendaraan dan menuduh telah ugal-ugalan. Lalu mereka menyuruh kami berhenti. Untung ada seorang warga yang melihat kejadian tersebut sehingga kami selamat. Pelaku berjumlah dua orang memakai motor Honda BeAT merah. Sayangnya, kami tidak dapat melihat nomor polisinya karena hanya dipasang di depan. Harap segera diperhatikan! (Fahmi Bastiar/ fbastiar1416@gmail.com)

Sudah Lunas, Listrik Belum Masuk KEPADA Gubernur Lampung dan Bupati Pesawaran. Kami warga Dusun Jayatani dan Benungan, Kecamatan Punduhpidada, ingin melaporkan, kami sudah membayar uang senilai Rp2,5 juta per kepala keluarga kepada PT Cindi Group dari Februari–Juni 2012 dalam rangka pemasangan arus listrik. Mereka berjanji sebelum Ramadan arus listrik masuk desa kami. Tapi sampai sekarang, janji itu belum terlaksana hingga saat ini. Padahal, kami sudah membayar lunas semua biayanya. Terima kasih. (081997350xxx)

Listrik di Tegineneng Sering Padam KEPADA PLN Lampung. Saya selalu membaca di Radar Lampung bahwa PLN menjamin ketersediaan

listrik di Ramadhan. Tapi mengapa menjelang magrib listrik di Tegineneng dan sekitarnya sering mati. Kondisi ini sangat mengganggu kenyamanan kami dalam berbuka puasa. Tolong ini diperhatikan. (082183586xxx)

Prioritas Perbaikan Drainase KEPADA Wali Kota Bandarlampung. Terima kasih sudah memperbaiki Jalan Bunga Sedap Malam Raya, Perumnas Waykandis. Tetapi dengan meninggikan badan jalan +/- 50 cm, mempunyai dampak kurang baik bagi rumah warga yang berada di sekitar jalan tersebut. Yaitu kemungkinan banjir yang selama ini menggenangi jalan akan berpindah ke rumah-rumah warga. Hal ini dikarenakan jalan rusak yang memang lama tidak diperbaiki. Lalu banjir yang terjadi jika hujan turun dikarenakan saluran drainase yang kurang memadai (kecil dan kurang dalam). Demikian mohon dapat dipertimbangkan dengan memprioritaskan perbaikan saluran drainase terlebih dahulu. Terima kasih. (Feriansyah Sesunan/ 07213543xxx)

Klaim Jampersal Belum Cair MENGAPA klaim jampersal untuk bidan PTT di Lampung Timur hingga saat ini belum cair? Bidan PNS sudah cair 3 bulan yang lalu. Padahal, untuk daerah lain tidak dibedakan. Malah, di Jawa sudah mau cair tahap ke dua. (Eka/Lampung Timur/085664897xxx)

TEMUKAN SOLUSI MASALAH VITALITAS DENGAN MUDAH, MURAH DAN AMAN TIDAK ada penyakit yang ringan atau berat, semua penyakit dapat menjadi berat meski awalnya ringan. Oleh karena itu, tidak ada alasan untuk menyepelekan penyakit. Tini Rosmiati (38th), diusianya masih terbilang muda sering merasakan pegal-pegal di bagian tangan dan kaki. “Saat cuaca dingin, saya merasakan pegal hingga saya sulit berkegiatan. Kalau rematik saya kambuh, saya harus diam dan terlentang. Selain itu banyak makanan favorit yang harus dihindari agar tidak kambuh. Namun sejak saudara memberi PW5 tiga bulan lalu saya mengkonsumsinya 2x sehari. Alhamdulillah ada kemajuan, semua badan, tangan, kaki yang dulu sering pegal-pegal kini semakin membaik dan tidak terasa pegal, hubungan suami istri pun kian harmonis,” ujar Ibu rumah tangga yang tinggal di Jalan Benda Ciranjang, Tasikmalaya. Sekitar 50 persen keluhan nyeri sendi disebabkan oleh pengapuran. Pengapuran berarti menipisnya jaringan tulang rawan yang berfungsi sebagai bantalan persendian, Bantalan dalam persendian yang aus itu menyebabkan terjadinya gesekan tulang sehingga menyebabkan nyeri. Pengapuran ini merupakan proses degenerasi yang dimulai pada usia 40 tahun. Kecepatan proses degenerasi berbeda pada tiap-tiap orang. PW5 telah mendapatkan

mengandung efek samping dan cocok untuk semua usia, tentu membuat PW5 yang paling dicari di berbagai daerah. Tidak ada kata terlambat untuk sehat. PW5 bisa anda dapatkan di apotek-apotek dan toko obat terdekat di kota anda. Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi…….

sertifikat resmi dari Dinas Kesehatan (DINKES) Republik Indonesia sebagai bukti sangat aman dikonsumsi. Kandungan gula aren dalam PW5 dapat menebalkan tulang sendi yang telah menipis, sedangkan kandungan habatussauda dalam PW5 menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap dalam kondisi yang baik serta memperbaiki sel-sel yang telah mata. Kandungan kalsium yang tinggi sangat baik dikonsumsi oleh anak-anak, ibu hamil, menyusui, serta mampu menjaga stamina dan meningkatkan vitalitas pria dan wanita. Pemasaran PW5 terus mengalami perkembangan yang sangat pesat, hal ini karena adanya uji kualitas yang dilakukan setiap saat dengan produk yang diolah secara alami tanpa bahan kimia. Mengkonsumsi PW5 ibarat melakukan investasi untuk masa depan, karena tidak

Apotek-apotek terdekat di kota anda atau dapat menghubungi Distributor Lampung 082120162521. Perwakilan Bandar Lampung 0721-9763440, 082121846526. Kota Metro 085268211498. Pesawaran & Pringsewu 085269484242. Mesuji 081379082020 Lampung Selatan 081220501005. Lampung Tengah 082121876455. Kota Bumi 082121876455. Tanggamus 085318773143. Lampung Timur 085279063034 Lampung Barat 082371601837 Customer Service 08211.70.55500 www.pw5sehat.com Facebook : www.facebook.com/ pw5sehat Twitter : @pw5sehat Dinkes RI.P-IRT : 806321701040 Dicari Perwakilan Distributor untuk Kota dan Kabupaten di wilayah Lampung.


IKLAN BARIS JITU SABTU, 28 JULI 2012 ANEKA KEBUTUHAN ASPAL JUAL ASPAL ESSO SHELL PRTAMINAARAB ANTR ALMT HUB 0721-709520/0811790620 ASPAL PRTMINA SHELL ,ESSO,HRG BRSAING DSWKN WALLES ;0811722075/ 082184890571/7474171 ASPAL PERTAMINA ,ESSO SHELL ,STOCK BNYAK ,MURAH ;0721.33550/341555

PIJAT TRADISIONAL MASSAGE URAT,TERAPI,PENGOBTN, PERWATN ,BISA DIPNGGIL HB;NISA 082181823301 ARIEL REFLEXI (+) TRM PGGLN HUB; 081957408100 ,PJT TRAD,SHIATSU, ELTRENDER,LULUR,TTK WJH.

ARSITEKTUR OASE ARSITEK BRPNGLAMAN MRNCANG BNGUNAN:RUMAH,TMP USAHA,HOTEL DLL,TERIMA JASA PEMBORONGAN; 081272634488 PIRNANDO ARCH DESAIN RUMAH, KANTOR,BANGUNAN KOMERSIL ,TAMAN ,2D,3DANIMASI ,MAKETRAB.082181433450 HK STUDIOARS:DESAIN BANGUNN- KWSN VISUAL 3D GMBR DED RAB 081261049227311388 SMART STUDIO MNRM DESAIN;RMH TGL,RUKO,KNTR:2D & 3D HB;082375 370387

BIRO JASA GAJAH MADA KURSUS STIR & MONTIR TELUK BETUNG HUB;485 943/753 3737,KMILING7508087.RJBASA 750 8088 ,WAY HALIM7508089. ANTASARI 7508090

INTERIOR RAFI JAYA SPECIAL KITCHEN SET MNRIMA PSNAN SETTING KAMAR,KANTOR, RUANG , DLL.HRG MLAI DR RP1.200.000/M SMUA JNIS FNISHING BRBHN BKU MULTIPLEK; HUB;081272166609/082179176076

KURSUS BINTANG EDUCATION SMW PLJRN TK,SD,SMP,SMA,UMM MGJI,GRU DTG KRMH PROFSNL&SBR SIAP UN SMSTR 3667558/081369277269

SALON COSMO SALON TRMA SULAM ALIS,BIBIR ,EYLNR,FCIAL GOLD,OXGEN, ACNE, LIFT NG,WHTNNG,DETOK,SNTIK PTIH,SLIMNG BDY,STRKA WJH DLL 085310076677 SALON MASSAGE & LULUR PANGGILN ,HUB ;081271496322 (HANNY)

TRAVEL & TOUR BALI TOUR,JAWA - BALI TOUR UMUM 08 HR PERIO LEBARAN TGL BRGKAT 16 AGST,INFO JLS HB:ELENDRA TOUR 0721704737 TEMPAT TERBATAS

SERVICE

DEPOT AIR MINUM

BAHAN FIBER

ASTA PUSAT INDUSTRI KECIL

CUNCUN SERVCE AHLI KULKAS AC, SPLIT,MSN CUCI DLL;7488505/08193358 1650 GRNSI 5 BLN

SPESIALIS DEPOT AIR ISI ULANG 16JTAN, RO RMH TNGGA & INDSTRI 2JTAN,SEDIA TU2P,TISU,GALON,MEMBRANE,MEDIADLL “SINAR TIRTA” JLSOEKARNO HATTARUKO DCC SIMP. WYHLM WYKNDS TLP/ FAX. 0721.784287/08156032838

RESIN, MAT, KATALIS, AIROSIL, COBALT, TALK, MIROR, PIGMEN, DLL. ECERAN / PARTAI BSR HUB: RAMA SWARA 0721251652 150

SPESIALIS PMBUTN DPT AIR MNM MULAI HRG 10JT,PMBUTN MSN RO MULAI 5JTAN,KPSITAS 50GALON/HARI HNGGA TDKTRBTS WWW.FUJIFILTERDEPOT.COM ;081322262181/9979950 (GRANSI)

AN’S PARCEL,PARCEL PKET LEBARAN 2012,FOOD PARCEL-TEA SET-DINNER SET,ALAT SHOLAT LKP,HRG 250-550-7501JT-1,5JT -2,5JT,FOOD PARCEL DJMIN HALAL,TDK EXPIRED,KEMASAN MENARIK & EXCLUSIVE, SIAP ANTR KE TUJUAN ,MINAT HUB ;08127930062

PRODUKSI MAENAN DR KAYU PIBER & KAYU:PLAYGROUND-PEROSOTANAYUNAN-PERAHU BAN-APE-TORSO-TMPT SAMPAH-WATER BOOM,TANK-PAGARTERALIS-KURSI;HUB 0721 701769/ 087899595777

JIMIN SERVICE 23TH PNGLMAN SRVICE PNGGL,TEK & PBRIKTV,KULKAS,FRESER ,M.CUCI P. AIR; 0721.7412242 / 7508339 GRANSI MULTI SERVICE ,MNRM PGGLN SERVICE, KULKAS,AC,M.CUCI,P.AIR,KPR GAS DLL BERGRANSI ;0721.7197027/082375233358 MAKMUR SEVICE PGGL KULKAS ,FREEZER,MSN CUCI,P.AIR,DSPNSER; 0721.7534603 GRNSI

STNK R2 BE 7244 DJ NOKA MH1HB6 113BK523305 NOSIN HB61E15204423 AN. SUGENG TRIYONO 081369044430 STNK R2 BE3175 YS NOKA MH1JF611 7BK130114 NOSIN JF61E1128638 AN. MUHAMMAD DENNIS KASHOGIE STNK R2 BE 7254 DQ NOKA MHBCF 4EBABJ166858 NOSIN F495ID167556 AN. FAHRIZAL DAULY BPKB R2 BE 4610 RB NOKA MH33C100 29179 NOSIN 3C1225714 NO BPKB 7565909F AN. ARYADI STNK BE 3840 YY NOKA MH1KC31 14BK143947 NOSIN KC31E1143814 AN. DEDY SYAHRIAL 1 LEMBAR SURAT DEPOSITO BANK BNI CAB.KTB AN.ULFA SARI

JMINN BPKB KENDRAAN MBL MULAI DRI TH ’87 KEATAS/MTR’03 KEATAS BUNGA MULAI DARI 4,9% HB;AAN ITEM 085279 963693/0721.7634040 SINARMAS MULTI FINANCE ORANG PINTER PILIH SINARMAS

SERVICE AC RIDHO AC TRIMA CUCI AC&BONGKAR PASANG &JUAL BELI HUB 085269925583/ 7185993

DGN JAMINAN BPKB,MTR&BUNGA RNGN (NSC FINANCE) ;08112713287/9015406

JESSI SERVICE AC,CUCI AC RUMAH & KANTOR,TERMURAH & BERGARANSI;HUB 0721.7558373/7552072

SERVICE KOMPUTER SERVICE PANGGIL COMPUTER,LAPTOP NET PROGRAM WEB;HUB 0721.7356090

SERVICE TV MALADY SERVICE TV,LCD,PGLMN 25TH, TKR TMBH LCD DGN TV;081379 416468

ANDI SERVICE PGGL :TV SEMUA MERK,BRGRNSI HUB ;0721.7506579

SERVICE KOMPOR GAS

W.O.W KARINA PARCEL - MLYNI BBGAI MCM PSANN BNGKISN PRCL. JL RATU DIBALAU GG CMPAKANO138 TJ.SENANGBDL. HP:081369299990/FB:KARINAPAR CEL/YM:RIKCAY_SUIP@ YAHOO.COM BELLAPARCEL,TERIMAPESANANANEKA PARCEL MKNAN,KERAMIK DLL,ISI BERMU TU,HRG MURAH,SIAPANTAR SMPALAMAT ;HB 0721.3587070/082176413549/0812792 6426

TOP TV TOP TV,INDOVISION,OK VISION PAKET TV ,BRBYR/LNGGNN ;0816407612/0853787 72004

PENDIDIKAN TOKO BUKU RKE WAYHALIM SDIA PRLNG KPAN SKOLAHANAK2:MAINANANAK-APECD EDUGAMES-CD BLJAR INTERAKTIFCD BANK SOAL-BUKU BSE-ENSIKLOPEDI ANAK SOLEH & TAFSIR ALQUR’AN,ALAT PERAGA & LAB BHS,MIKROSKOP ,GLOBE ,PETA,ATLAS DLL,KNJUNGI & DPTKN DIS KON MNRIK,RUMAH KREASI EDUKASI WAY HALIM JL.SULTAN AGUNG Y23 BDL 701769

PELUANG USAHA ANDA INGIN JADI PENGUSAHA GABUNG ,KAMI CARIAGEN TUNGGLDI KABUPATEN/ KOTA,PRODUK2 ALAT2 PENDIDIKAN, CEPAT LAKU PASTI UNTUNG;HB 087899595 777 EMAIL CV:CREASI.TECH @YAHOO. CO.ID

LAPTOP DICARI LAPTOP BEKAS SEGALA KONDISI TLP .081234563136/PIN 22F51538

DANA TUNAI

OBAT KHUSUS WANITA ANDA TELAT BULAN?? SOLUSI CEPAT & TEPAT UNTUK MELANCARKAN HAID SECA RA TERATUR ,DLM JANGKA3JAM DIJAMIN LANCAR 100%,GARANSI &ATANPA EFEK SAMPING HB;081358456098 / 087857427544

DIJUAL PUPUK ORGANIK 100 TON; HUB 081369555515

KAMBING AQIQAH

MOTIF BARU MINIMALIST ,KLASIK & ANAK TK.SUMBER LARIS ;250100

BANTU DANA S/D 200M SEINDNSA,BG 0,5%,PROVISI NG,TRMA AGEN HB: 081218985898,085710500052 JL.MARGO NDA 23A JKT

CENTRAL SERVICE KOMPOR GAS SMUA MERK.GRANSI 1TH HUB ;082179838779

PARCEL

PINJMN TUNAI 500JT S/D 250MDLM&LUAR DAERAH JAMNN BS A/NORG LAIN TRM MEDIATOR PT ARTAMAJL.GATOT SUB RO TO KAV 74-75HUB LEONY 0812191 90807,LYA 082123135991,NITA 08212511 5858 FIRMAN082126676751,ELLY 0812837 94934TYAS 081294163306,ANDRI 0813160 81108 DANA TUNAI 1M-250M,NO BI CHEC KING,SHM,INSTRMN BANK/TRM AGEN 085287912046,082113082186,082113 0821 84,082113082183,082113082182, 0813 14559491, 082113082185, ,

SALIM TV, SVICE TV WRNA SMW MERK SLSAI DTMPT & BELI TV RUSK; 07219983488

KAMBING DR HRG 800RB,MASAK ANEKA MENU:7448380/081272354984/081540 802586

PULSA GLOBAL FLASHINDO DEALER PULSA UN TUK DI JUAL KEMBALI TERMURAH, TER MUDAH&TERCEPAT, JL. IMAM BONJOL DPN GG. DARUSSALA -LANGKAPURA HB. 0721-7184346

PUPUK

WALLPAPER

WEBSITE TERIMA BIKIN WEBSITE,HUB ;KREATIF WEB HP.081274118032 (ALI)

SOFTWARE KARAOKE JS SOFTWRE KAROKE HM EDTN DAPLIKSI CMPTR/LPTOP,PKT FLEXIBLE U/ CAFE, HOTEL,RMH LAGU;081279690452/0812 79748892

SERVICE PARABOLA LOWONGAN

PAK RUDY SERVIS TV,PARABOLA+ PASANG BARU DAN 150CH,LOKAL+LUAR RP 1,1JT;7503344

DBTHKN 3 ORANG KARYWATI,U/ PMBUKU AN ,DI CV.WAHYU ADI LESTARI ,MIN 26TH, PGLMN DIBIDAGNYA,GAJI PERTAMA 3JT, LLSN S1,KONTARK 4TH.U/ PEMBUKUAN PETERNAKAN,2. U/ PEMBUKUAN PERKBU NN SAWIT,2. U/ PEMBUKUAN TOKO ,LMRN KRM KEALMT:KAMPUNG LEBAK PENIANG AN KEC .REBANG TANGKAS ,KAB.WAYKA NAN ,HUB ;082179872378

PUTRA SOLO SERVICE ,TV,PARABOLA+ JUAL PARABOLA HUB ;0721.3699988 JOGJA SERVICE ,TV,PARABOLA + JUAL TERMURAH HUB;0721.7503338

PENGOBATAN BPK ERWANSYAH MGTSI BRBGAI MSLH ANDA PENGASIHAN,SUSUK,PELET, GENDAM,KLENIK,PELARIS,PEGNGAN USAHA,PIL/WIL,DAN MGOBTI PENYKIT MEDIS&NON MEDIS HB;081271905007/ 08192966657

SEDOT WC

STNK R2 BE 3119 YY NOKA 341734 NOSIN 3341600 A/N AGITYA DWI PUTRA

PINJAMAN DANA

CAHAYA SERVICE PGGL;KULKAS,MSN CUCI,TV,BRGRNSI HUB ;0721.7506579

SDOT WC & ATSI MMPET 0721-7400060, 08197973162 BISA KURAS SMUR

STNK R2 BE 6713 YQ NOKA 1613816 NOSIN 610487 A/N HJ ZULMA NETTY

BADUT HIBURAN BADUT TUNAS JAYA BADUT, KOLEKSI BADUT TRLGKP,HRG DR 150RB MC,DEKOR:7505935/081279322335

SURYA SERVICE PNGGLPOMPAAIR MSN CUCI KULKAS DISPENSER HUB; 07217 387402

CANOPY & ALUMINIUM

STNK R2 BE 7920 YP NOKA 483339 NOSIN 484398 A/N HI RIZAL NURDIN

FILTER AIR:ATASI AIR KUNING,BAU LUMPUR ,MINYAK;0721. 784287-081560 32838

LIEM JAYA SERVICE ,AHLI MSN CUCI, KULKAS AC/BGKR/PSG DLL HB 08565 88880896BLN,

CANOPY & ALUMUNIUM MAJU MAKMUR ,MGRJKN CANOPY,TERLIS,PGAR,B ESI& STEINLES,KUSEN,KACA ,PARTISI ALUMU NIUM JL.P.MOROTAI NO.69 ;7471238/773500

KEHILANGAN

7

Wahhh..sudah laku!!!

DCRI PKRJA UTK DPRTNKN AYM/SAPI PONDOK PSNTREN(BRSEDIA TINGGL DILAMTENG),PGURUS TERNAK AYAM/ SAPIMAINTENANCE LISTRIK&JENSET, GURU NGAJI TPA,SOPIR TRUK COLT DSL( SIM B1),DUTMKN YG SDH BRKLURGA ,JUJUR,AMANAH,SHLAT5WAKTU,MINAT SERIUS HUB ;08127218536 (WWNCARA MINGGU/SENIN)PRUM BUKIT KENCANA3 KALIBALOK BDL, JANJIAN

SUMUR BOR AGIL MENRIMA PMBUATAN SMR BOR, SERVIS POMPA AIR,JUAL POMPA AIR & PEMASANGAN MARSIBEL;HB 08237259 1806/085769664109 SALEH BOR PMBUATAN SMR BOR MESIN,SERVIS POMPA AIR,SIBEL HUB. 0816403495 TOPAN SRVS PGL GRNS SMR BOR,GLG DNMO/ P. AIR,T/T P. AIR PBTN SMR BOR; 081272832578 SPESIALIS BT.SUMUR BOR MESIN/ MANUAL SERVIS P.AIR MERSIBLE 081379423655 RESTU IBU BOR MLYANI PMBUTN SUMUR BOR SUBMERSIBLE HUB 082178328328

LANTAI KAYU HARGA SPESIAL PERWATAN MUDAH TEKNOLOGI BARU TK.SUMBER LARIST.UMAR NO.6 ;250100

ATASI MAMPET

TELEVISI

SANGGAR BUNGA

PROFESIONAL MENGATASI,WC MAMPET ,SALURAN AIR MAMPET,WASTAFEL MAMPET,KURAS TOWER DLL DENGAN CEPAT TANPA BOGKAR DAN BERGARNSI HUB ;085378048723

ROHIM TV, BLI TV,LCD,SEKEN BGUS& RUSK&SRVICE PNGGILN SLSAI DTMPT; 07219957747

LAMPUNG FLORIST HRG 150RB DPT MMESAN BNGA PA2N MEDAN(SW);0852 79714488 JL.ANTASARI SMPG XBALOK BYPAS,JL IM BONJOL LEBAK BUDI

ASM PRO MGTSI WC MPET,SLURN AIR MPET,WESTFEL MPET DLL DGN CPT GRNSI TNP BGKAR,MLYNI DLM & LUAR KOTA;085378709970

SEDIA GORDYN VERTICAL/HORIZONTAL BLIND U/ KANTOR & RUMAH TK.SUMBER LARIS ;250100

SPESIALIS ATSI WC MMPET,SLURN AIR WASTAPEL DLL TNP BNGKR BS KURAS SMUR GRNSI LUAR DLM KOTA:08218 0803233

CV.LAMPUNG POOL SPECIAL PMBUTAN KOLAM RENANG BWT PRBDI,SEKOLHUMUM WWW.LAMPUNGPOOL. MULTIPLY. COM HUB ;081369144878

ANDA BUTUH DANA CEPAT

KEBUN

RP.2JT-3M U/ JMNAN BPKB MBL-MTR/JUAL BELI MBL BEKAS CASH-CRDT. BS TAKE OVER. HB.0811721452. B & SR

KBN JATI EMAS 2500M UMUR 5TH 500 BTG DS.PEMANGGILAN NATAR 350JT; 0853 77855259

PAKET PINJAMAN 1-500JT,TP BNG & JMN HUB ;HADI 081235869729 JL.ENDRO SURATMIN 12 SKRME BDL

GORDYN

KOLAM RENANG

DUNIA KOLAM RENANG:PMBUATN, PRAWATN,PRBAIKN,OBAT2N,PRALATN, JL.HAYAM WURUK 198E KDAMAIAN,TLP 07217444567

COMPUTER DIBELI LAPTOP/NETBOOK HIDUP/MATI; HUB 085221111102

ALAT BANTU DENGAR OPTIK SENTRAL MENYEDIAKAN ALAT BANTU DENGAR (IMPORT)HRG TERJAN GKAU, JL.PEMUDA NO. 45(DPN PHOTO INDAH) BDL TLP.252286

PARTISI PAMERAN DSEWAKAN PARTISI ,TENDA SARNAVIL ,TENDARODER BEGBGAI UKURN U/ACRA PAMERAN EXPO ;081272710876/0721. 7188776

MARMER GRANIT MARMER GRANIT,PEMASANGAN GRANIT KITCHEN SET,WASTAFEL,TANGGA ,LAN TAI, COUNTER,PRASASTI,HB 08122 3568 887

DBTHKN SLESMAN SYRT: PRIA,MAX 25TH,PDDK MIN D3/SLTA,MMLKI SIM C,MMLKI KEND SDRI RODA 2 (DUA),SIAP KERJA DGN TARGET,LMRN LKP KRM LSG KE KNTOR:PT.KIMIAFARMAT&D LAMPUNG ,JL.DIPONEGORO NO.45 A,B.LAMPUNG ,LMRN DTERIMA PLG LMBT 1MINGGU STLH IKLAN TERBIT CP.DODY DAN AGUS DBTHKN KRYW P/W YG PNGLMN DBDG PRUMHAN UTK POSISI MRKTING SYRT:MIN SMA SDRJT,MMLKI KNDR RODA 2,SIM C,MNYKAI TNTNGAN ANTAR LGS LMRN KE: PT.DEWANGGA PUTRA PERKASA PRMHN VILLA CITRA 2 BLOK Z1 NO.12 ANTASARI(TELP:0721.7621050) DBTHKN SGR GURU,BRKUALITAS DAN BEDIKSI U/ PELJRN,B.ARAB,B.INGG, PKN, EKONOMI,SE JARAH,DAN GURU SD IT,SERTA STAFF ADM,DUTMKN BISABACA AL-QURAN DGN BAIK DAN BRBUSANA MUSLIM HUB ;PRAMONO 0721.7430454 DBTHKN SGR SALES SUPERVISOR, SALESMAN,AST SALESMAN,PGLMN 2TH,D3,SIM C,PNY KNDRAAN SDRI,ANTR LSG KE PT.YUNIKAR JAYA SAKTI ,JL.URIP S,146,GN.SULAH SUKARA-ME

DBTHKN TEAM PROMOSI /BEAUTY ADVI SOR,WNITA,MIN SMU,USI MAX 25TH,TGG MIN 160CM,LMRN ANTR LSG KE PT.SARI AYU MARTHATILAAR JL.WR.SU PRAT MAN 28 T,BETUNG BDL HUB ;0721.4875 08/ 9926112 PLG LMBT 2 AGUST 2012

DBTHKN KRYWN/I U/ POSISI ,1.MANA GER,KASIR,ADM,ACCNTG,ANALAISUMUM ,LMRN LKP BWA LSG INTERVIEW KE JL.ENDRO SURATMIN 12 SKRM BDL

DBTHKN KRYWTI UTK CS,SINGLE, PDDKNMIN SMU,BRPGLMN,ANTAR LMRN LSG KEACEN TAILOR & LAUNDRY JL. KARTINI NO.42 BDL TELP.0721.257257

PERSH EKSPEDISI PERLU BBRPA KURIR MBL &MTR,LMRN KE CV.TUNAS MADU JL.R.INTAN 90 TJK

DBTUHKAN PRAMU & KASIR,P&W MAX 25TH,PDDKAN SMU;SUPIR:PRIA MAX 38TH,SIM B1,PDDKAN SD;HELPER:PRIA, MX 27TH,PDDKAN SMU;LMARAN LKP DTG LSG JL.TEMBESU 8 CAMPANG RAYA BDL LOW KRJ,MRKTG,P/W,SYRT : (MIN SMU, SIM C,CV),ACOUNTING ( MIN S1,KTP,CV) PART MAN (MIN SMK,KTP,CV),KRM KE MEGA PERSADA YAMAHA JL.TIRTAYASA ,SUKABUMI B.LAMP PENERBIT LKS MENCARI MITRA KERJA/ SALES FREEL;ANCESDH PGLMAN MEMAS ARKAN LKS SD & SMP ,DILENGKAPI DGN PEGANGAN GURU;SERIUS HUB MARIA (021) 94576050 / 081281509659 (JAM KERJA) DBTHKN KRYWTI UTK CS,SINGLE,PDDKN MIN SMU,BRPGLMN,ANTAR LMRN LSG KE ACEN TAILOR & LAUNDRY JL.KARTINI NO.42 BDL TELP.0721.257257 DCARI TNG UTK MMSARKAN BUKU PREMIUM ENSIKLOPEDIA ANAK & NUANSA ISLAM:1.MARKETING FREELANCE U/ KAB/ KOTA,2.AGEN TUNGGAL DI LUAR KOTA, KIRIM CV KE:RUMAH KREASI EDUKASI JL.SU LTAN AGUNG BLOK Y NO.23 WHPB.LPG RESTORAN SDG BRKMBG,BTH KRY/ TI:ASS.SPRVSR,P,SMA/D3,PGLMN 1TH,DELVRYMAN,P,PNY.MTR&SIMC,MGSAI BDL,-COOKHELPR ,PNTRY&WAITR (WNT), P/W MIN18TH ,SMA,KRM KE JL.DR.SUSILO 101 BDL(BEBEK VANJAVA) TELP.0721266020/9966961

DBTHKN TUKANG LAS TERALIS UNTUK DI NATAR HUB. 081274364047

PT SIV MBTHKN ACCOUNTING BRPGLMN 1TH MPU MBUAT FLWCHART ACC PRSHN BR MGSAI MS OFIC KRM KE JL.KRTININO84 (SBRG BNI/MOKA) LWNGN PKERJAAN MRKTNG DANATUNAI (NSC FINANCE) ;08112713287/9015406


IKLAN BARIS OTOMOTIF SABTU, 28 JULI 2012

8 • HONDA •

TARUNA FGX ’03,TWINTONE,BIRU DOG KER SLVER,ACDB,TVDVD,SUB WOO FER, P.MIROR,PW,PS ,99JT NG ;081540879861

TIGER REVO 2009,MERAH BE KDY ,ISTMW TG1 ,PJK PJG ,BNUS BRAKET,ANTENA, FOOTREST 17,5JT ;081957482622

XENIA LI SPORTY 2009 ABU2 BE KDY FULL VARIASIAC RTVRBRTV DVD USB SEPERTI BARU 112JT NG;HB 08127905 4444

TIGER REVO SILVER ’07,VELG+BAN BESAR ,KODYA,NO SMS ,14,5JTNG ;085366141009

ZEBRA MB ASTREA 95,MB,BE,ORI, AC, TAPE,S.LUAR KOTA,C/C,DP 10.5JT BS BW PLG.081369002954

MOTOR DIJUAL

GL PRO NEO TECH ’95 MODIF TRILL MSN KRG ENK DPAKAI ,7JT DAMAI ;08127901311 BU CPT CS1 ’08,MSN OKE,BODY BGS HRG 7,2JT HUB ;781447/081379964800 BLADE 2009 ,WRN MERAH,BE,KM 13.000 ,KOND OKE ;08127937506 MEGA PRO 2008 ,HITAM BE KODYA 13,5JT ;085367490885/085768777823 VARIO CBS 2010 HITAM SILVER BE KDY H 12.5JT NEGO 082176796079 S 90Z TH ’74,ANTIK,JARANG ADA BU ,5,5JT HB;08127901311 SUPRA FIT 2007 JL RATU DIBALAU TJ.SENANG 5,5JT, HUB; 08127922541

• KAWASAKI •

FEROZA 94 B,AC,DVD,USB,BRVR, CL, INTRIOR RPI,BDY KALNG,MSN KRNG 53NG 085269553039 XENIA LI DLX ’08,COKLAT MET ,BE KDY ,VR BR PS PW CL RMT AC,MSN KRG ,BDY KLG ,ISTMW ,IRIT BBM,115JT NG ;0852 79095474 HILINE LONG 4X4’96 HTM BE WINCH ROFRAK FRELOK FUL S.SSTM BAN EXTR GRIP S.OFROAD NG;7900841

FEROZA SE 95 SGT ISTMWA 100% FULL ORSNL KLNG H.NG BS TT;081541000437

• SUZUKI •

OVR KRDTGRANDMAX MB ’08TIPE D,SISA 22X3,2JT DP NEGO HUB ;082184883737

TITAN 2010 MESIN BGS BODY MLS PLAT KDY HRG 7.1JT NG;HUB 07217168460/ 085292525299 SMASH 2009 BIRU MULUS ,BE KODYA, 7JUTA HUB ;085367490885/085768777823

• YAMAHA • ALL NEW SCORPIO Z ,2011 TG1,PUTIH MET BOX,KM 4700 ,TDK KECEWA H 19JT PAS ;081369488004 BD.JAYA MIO SOUL ’08 ,MERAH BE KDY,KOND BAGUS H 7,7JT NEGO HUB ;085368222462 MIO SOUL ’09 BE KDY.MERAH HITAM /BODI +MSN OK BU 8,8JT NG;085269956333 JUPITER CW ’06,BIRU PUTIH HRG8JT NGO ;085233587706

MOBIL SALON MOBIL AA’ AUTO DETAILS SPECIALIS SALON MBL PGGLN RUMAH,KANTOR DLL HUB ;0853 81466777/0857686677

BMW BMW 318I M/T ’96,BE,SLVER,PJK PJG,SIAP PKI,ASS ALL RISK ,TRWT ,65JT ;0813 79929977 E 2000 ’98 BE AN.SDR ,MSN BGS INT ORI RPH MEWH AC DB CD VR 55JT NG ;0721.7350509 318I ’96,SILVER SOUND SYST,BODY MLS ,INT SIP ,MSN OKE ORS NG ;082375368888

DAIHATSU ESPASS 1600’99,BIRU,BE KDY,S.PKI,NG 082179967007

MAZDA

JIMNI MODIS’85,DBL KARDAN PS,AC ,SOU ND, NOPOL 999 VRBR UK.30;0813 79954696

MAZDA 626 SPORT 90 BE KDY AC PSPW VR 16 DVD 29JT NG BISA TT 085269523775

FUTURA GRV ’00 BODY KLG AC DB BR ,KODYA ,HIJAU M55JT NG ;081369944556

PANTHER ROYAL ’97 AC DB CL PW BAN BRU AN SNDRI HUB; 0811791023

FORD LASER 97AC DINGIN RT BODY FULL KLNG W.ABU2 MSN STD S.PKI 22JT NG;0721 7463071 EVEREST AT ’04,B,BIRU MET HRG 160JT HUB ;7411299/0811723457

ISUZU

PANTHER G.ROYAL 1996 M/T BIRU MET BE NEGO 0812.79279991

HONDA JAZZ VTEC M/T TH. 2005 BE.KDYHITAM TANGAN I EX.WANITA KM.61 RIBUAN. HARGA NG HB. 0853 822 77489 (MAAF TP). PRESTIGE 88/89 BE ,HITAM CAT 99%,MLS SPT BR,AC DGN,DVD ,FULL AUDIO,YG CR MBL MWH & NYMAN ,35JT HB ;0852 69680000 NEW CITY VTEC FACELIFTA/T TRIPTONIK 06/05 SILVER STONE,B,TG1,FULLORISNIL ,MULUS ,HRG 132JT NG HUB ;081279475175

PANTHER LS TURBO 07 W.COKLAT MET MLS ORSINIL PJK PNJG HRG NEGO;08137 9556500

GRAND CIVIC NOVA 2 PNTU ’91 MRAH, ISTMW SGT TRWT AC DGN S PKAI PST PUAS; 085378060158, 50JT NG

PANTHER LS ’04 PW PS AC DB RMT DVD BAN BRU VR PMAKAI,HUB; 081379228679

ACCORD CIELO TH 1995 BE WRNAMERAH VELG 17 71,5JT NGO, HUB; 085269666632

LS ’01 BIRU BE KDY 120JT & LM SMART ’08 SLVER BE KDY 165JT; 085279805927

HONDANEW CRV 03/04HITAM,100% ORIGI NAL ,JRG ADA,KM 91RB,H 148JT ;7417238

PANTHER ’04,CCK U/ MUDIK,PLAT B,W.BIRU ,150JT DAMAI ;085367662222

JAZZ TH ’04,SILVER GOLD MET AC DGN S.PKIPLATKDYA,115JTNGHB;081540082567

PANTHER LS 2002 WARNA ABU-ABU ORSINIL LUAR DALAM;HB 0811793352 TP

CIVIC WONDER 86 MERAH MAROON BE KDY AV RT VRBR MSN MULUS INT ORI; 082181324002

PANTHER PU ’93 ,KLG,MSN KRG,PJK-KIR PJG ,BAN BR,SASIS,BGS,57,5JT NG ;0813 69079357 PANTHER TOURING’01,BRG ORS,SIAP PKI,135JT NG;081369391938/0813691 57298

XENIA LI DELUXE VVTI 09 BE KDY PJK BRG TGN I SILVER MLS NEGO;0853 66572373

PANTHER HIGRADE 96 BIRU BE PJK BARU MOBIL BGS S.PAKAI 68JT NG;085269637314

XENIA XI 2009 FAMILY ,HITAM VR,EM,HRG 116JT NG HB;081369188181

PANTHER LM 05 NEW MODEL SILVER MSN BODY ISTMWA TRWAT BAIK 118JT; 0852 69082227

TERIOSTX 08 BE KODYAHITAM METPAJAK PNJG TERAWAT;082177564656

BALENO 2000, BE KDYA MERAH MAROON SIAP PKAI 78JT NEGO, HUB; 085279633885

CHEVROLET

CITY Z’00,MERH MET,MLS L/D,B,PJK PJG ,ADAFAKTUR,LKPAUDIO,85JT;0721.9798080

EXPASS SPERVAN 1.6’97,BE,CKLT MUDA, AC DGN,S.PKI,38JT NG 7573407

ACCORD VTI 2001 M/T HITAM BE KDY NEGO 0812.79279991

KJG LGX 1.8 EFI TH 04 HITAM BE KDY ORSNL LUAR DLM MLS ISTMEWA;0812 72375188

PANTHER LS 2005 W.COKLAT MUDA METALIK HRG 147JT NEGO;0816408854

ISUZU PANTHER 2.3 MB TH’98, HUB 0852 13476565

XENIA LI SPORTY 2010,BE KDY,SILVER ;081369497456

ESTEEM 1.3’93,ABU MET,KMPLIT,MLS, S.PKI,38JT NG 081279543377

TERIOS 2010 M/T MERAH BE KDY NEGO 0821.80538351

PANTHER LS 03 BE PJK BR (07) KM DKT ACDB PWPS TAPE INT LUX S.MUDIK ;0813 69103200

XENIA LI FAMILY 05 B SILVER MET MLS ORS ISTMW;HB 0816412019

CRV AK 2004 A/T SILVER BE KDY NEGO 082180538351

PANTHER PICK UP TH ’05,WR,HITA BE KDY HUB ;0721.770334/08127917813

JAZZ 2007 VTEC MATIC BE KDY MERAH TV+DVD VR BRG ISTMEWA HRG NEGO; 085269180279

CLASSY’91 BE KDY VRBR CDCL PWPS AC BDY+MSN BGS S.PKI 32,5JT NG; 07219778440

INNOVA V BSN 05 SILVER MET MLS PJK PJG VARIASI JUAL CPT NEGO;081379 312343

JUAL XENIA XI 1300CC SLVER 2011 117JT, HB; 08127922541 TJ.SENANG

NEW CRV 2.0 MATIC 2005 HITAM MET B KM RENDAH MULUS TERAWAT;HUB 081367572075

XENIA LI FAMILY 09 BE KDY ABU2 MET VELG 17 MLS ISTMW;HB 0816412019

BALENO’96,HJU,BE,KMPLIT,S.SYSTEM,I NT,ORI,MLS,66,5JT 081369333628

PANTHER ROYAL ’97 PLAT BE ,MERAH HUB ;081908618500 TP

PANTHER TOURING TURBO 92 COKLAT TUA-COKLAT MS MLS ORSNL JUAL CPT NG;082374896162

GRAN MAX PU 2010 BE KDY W.PUTIH KM 30RB (ISTMW) CASH/KRDT;HB 0721. 7150150

CRV 2003 M/T SILVER MET B PJK BARU NEGO 0821.80538351

XENIA LI FAMILY 2011,HTM,BE KDY,MLS TRWT,EX.WANITA ,NGO ;085279330999

TAFT GT 4X4 ’94 AKHR,KDY,HTM,PS VR AC CD BAN31 BRU FREE LOCK ;0813692 41011

BU FEROZA 95 BE PJK BARU VR BAN 30 HIJAU SOUND FULL AC DGN JOK KLT;081369604741

KJG SPR 97 LONG VRBR AC RT 4SPD 5 PINTU KODYA AN.SENDIRI 58JT NG;HUB 085279652999 (RALAT)

PANTHER LS 00 KONDISI BAGUS JUAL CEPAT;HUB 085267922225

NEW CITY’04 VTEC BIRU MD MET, MANUAL, TV, CAMPARK, MLS LD, B, ISTMW; 0811795785

ZEBRA 2007 BE BALAM,AC PAK BARU ,ASURANSI,SILVER;7591974/08137 9943777

CITY Z TH 2000 AKHIR VTECH SILVER BE HRG NEGO;085766809878

APV TYPE X 2006 HITAM AC DGN CD/MP3 FOOT STEP EM PW NEGO;HB 08127969 7990

ESPASS 2003 BLN !2 BE KDY AC RT VR ASURANSI BU 45JT NG; 7509993

PANTHER TOURING 03 B,ABU2 CKLAT MD,BODY MLS,MSN BGS HRG NG ;0821 77150347,TP

ROCKY INDEPENDENT 97 BE KDY MERAH MAROON 4X4 BAN VELG BRU MSN OK;081379793612 C/K

AVANZA ’09,BE,HTM MET ORS,VRBR,PJK BR,SIAPMUDIKTG1,132,5JT;081379281888

BU PANTHER TOURING 02 BE W.COKLAT (ISTIMEWA) HUB 0721.7338999

XENIA LI FML 04 SILVER ORS VR15 MSN+ BD OK PJK BR 90JT BKN EX.RENT/TAXI; 0812 72857324

TAFT 87 VRIASI BEAC DGN RT VRBR MSN KRG HTM MLS S.PKI TDK KCW 45JT; 081379062772

INNOVA V BSN 05 SILVER MET MLS PJK PNJG VARIASI JUAL CPT NEGO;0813793 12343

TERIOS TC ’08,HTM,TV ,GPS,PJK PJG HUB ;0811721572 NO MAKLAR

TAFT HILINE 4X4 AKTIF+FRE LOCK FMILY DELUX ’95 S.PKAI BAN PACUL 62JT NG;081379772777

ESPASS 96 1600CC BE AC RT CD VRBR MSN STD S.PKAI TDK KCW 36JT; 0721. 7568541

ESCUDO 1996 S.SYSTEM ORI WRN.HIJAU SIL VER PLAT CANTIK BE HRG NEGO PEMAKAI; HUB 087712230001

PANTHER TOURING TRB 03/04 B,MERH SILVER PJK PJG C/K NG; 082122727244

NEW CITY 04 IDSI BE KDY SILVER GOLD; HUB 081272375188

XENIA LI DELUXE ’10 B HTAM KM RNDAH JRG PKAI VR BR 14" HRG NG; 0721 7544894

YARIS M /T ’11,PUTIH ,B,KM RDH ,SPT BARU,ASS ALL RISK,175JT ;081379929977

ESPAS MB ’97 1300CC, BE WRN MRAH MLUS/ISTMEWA HUB; 085383027555

CITY V.TEC TH ’00,HIJAU BE KDY,KOND OK CAS 86JT/CRDTDP27JTANG 2.432.000X 35 NG ;085269956333 BS TT

JUAL CPT PANTHER TOURING TURBO ’03 BE BIRU MUDA SLVER S. PKAI FUL ORS AC DOUBLE PS PW CL REMOT VR PKAI SNDR 135JT CPT DPT; 085369670111

ROCKY ’94 4X4 AKTIF BE KDY HTAM VR BR CD BDY KLENG HRG NG; 0852 28678000

LGX TH 97 BE KDY PJK BR ACDB PWPS TAPE BAN BR;HUB 081369103200

PANTHER ’04,B,BS PNJM KTP,IRIT ,MSN OKE ,148JT NGO TIPIS ;087899334703

ZAVIRA ’02 HTM MANUAL BRG MLS JRG PKAI 081379555541/085715893392

D JUAL NINJA RR THN 2009 WRNA HIJAU HRG NEGO HUB; 081369440003

BALENO 97 PLAT KDY MSN BGS TAPE SIP HIJAU 67JT NG;07219960334/082185526688

FEROZA THN 95, BE KODYA, 2 WRNA HARGA 55JT HUB; 081272488666

TARUNA OXXY ’05 AKHR ,FGX,HTM MET AC DB,SOUND SYSTEM ,ORSNIL,KOND ISTMWA ,BE KDY HUB ;0811799398

TARUNA CSX ’02, BIRU, BE, AN. SENDIRI, FULL VAR. 90JT NEGO; 082130242010

JUAL CPT COROLLADX ’83 ORI,SLVR,KDY MLS PJK PJGAC VR TIP, H 27JTNG ;0812770 9257

FREED PSD ’09 HITAM BE KDY KM 27RB ORI 215JT ; 085669629999

CAPTIVA BENSIN 2007 TRIPTONIC HITAM, KOND ISTMWA KM 40.000 ,210JT NG ;7412888

KAWASAKI NINJA R’05,FULL MODIF RACING, BRG2,SERBA,GK BAKAL RUGI JUAL BU MAU PINDAH ;085367053444/08789986 0444

AVANZA 07 HTM BE KDY KM DKT BAN ASLI DLER JOK MBTECH YG CR MBL BGS; 081369103200

PANTHER ‘;04 BRG BGS ,BE SIAP PKI ,MLUS,147,5JT HUB ;08127901311

ZEBRA MINIBUS ZL EXTRA 1.3 TH06 BLN3 WRN MERAH MET KOND BGS HUB. 0813 79639786

ZEBRA PICK UP ’93 PUTIH BODI KLG, SIAP PKAI MLUS ,BE KDY ; 081279054303

BALENO NEX-G ’03 BE, HTM PW PS AC VR DVD BAN BRU PMKAI,HUB; 0812 74569005

XENIA 1.300 CC TYPE SPORTY SLVER THN 10 SIAP PKAI HUB;08127916224

PANTHERTOURINGTURBO ’04 ,ABU2 MLS, ORI BE KDY,PKI SDRI,TV DVD,BAN BRU NG;0816401933 PANTHER ’94 TOTAL ASSY AC DOUBLE VELG RCING MOBIL BGUS TGN I HUB: 0821 85391999

NEW CRV ’07 BE KDY HTM MET KM 60RB 240JTKHUSUS PMBELI HUB.081274311571

ACCORD VTI TH 2000BE KDY W.BIRU PKAI SNDIRI DARI BARU 115JTNG;085279922345 ALL NEW JAZZ ,HTM,S MATIS 08/09 KM 30RB AUDIO SOUND SYS170JT ;0819 33570030 JAZZ IDSI ,MANUAL ,2007,BE KDY,BIRU METALIK ;082371755866 JAZZ ’10 RS MATIC ,MERAH ,BE KDY, ISTMWA ,JUAL CPT ;081272595969 CRV 2.0 MT TH05 WRN SILVER STONE BLN5 BE FULL AUDIO HUB.08127948792 JAZZ 2006 IDSI A/T SILVER STONE TG1 PLAT BG ,HRG NGO HUB ;7412888 JAZZ ’06 VTECH SPORTY MATIC ,ABU2 MET,PLAT B,HUB ;081369984000

JAZZ IDSI A/T ’04,B,HTM,PJK PJG,MLS TRWT,ISTMWA ,112JT ;081379929977 ALLNEW CIVIC FD1,’07,MNUALHITAM PLAT B,HUB ;0818929949200

MAZDA MR TH ’92,BE KDY,SILVER ,AC VRBR ,MULUS HRG 24JT NEGO HUB; 08127903581

KATANA ’92 BE PJK BR,HTM,AC TAPE VR BR MSN+BDY HLS 37,5JT NG 082179745463 TP

VANTREND ’94,BE KDY,AC DVD STRRC, MSN BGS ,PJ BR,25.5JT NG ;082372369543

KARIMUN GX ’04,B,MERAH MET,LKP BODY MSN BGUS ORS TERWT ;08127923202

CRONOS ’95 MTIC, BWE,VR17,AC DGN,PW PS ORI S.PKAI 40JT NGO; 08117213283

FUTURABDXALMUNIUM FULL’07 EK ROTI WRNA PTIH BE KDY C/K ; 081369257139

MITSUBISHI

ESCUDO ’03 1.6 PLAT B W. HITAM HRG NEGO HUB; 085380580008

EVO4 TH ’00 SEI ,HITAM BE KDY,VR17,JOK MB TECH ,MSN KRG ,AUDIO ,MLS TRWT ,90NG ;081272407744 ENGKEL BAK 97AWAL JL.RATU DIBALAU DPN CHANMART TJ SENANG BS TT P UP HERU TS KROSERI PSL MB’97AKHR,BE,TGN1 DR BRU,IJO MET,MSN HLS,25JT NG; C/C;0813 69002954 DANGAN’89/90,B,MERAH MAROON,AC PW PS CL,JOK KLT,PJK TLT,26JT NG;0878 9990 5454 TRUK TH 2005,PS 120,SIAP PAKAI,HUB 0852 69871245 MITS.ENGKEL’06,BE,PS 100, S.PKI, HUB 085269871245 KUDA GRANDIA 1.6 HTM SILVER ORI TH 02 AKHIR PWPS EM ACDB SOUND 94JT NG;082375934666 L300 PU ’08 HTM BE TLBWNG BR GRES KM RNDH JRNGPKAI K.PMK BS KRDT 081272368195 T120SS PICK UP 2001 PUTIH MLS BE PJK BARU SIAP KERJA 38JT NG;0852 66864655 COLT T.120 SS PU TH 96 WRNA PTH.BE MLS SIAP PKAI 26.5JT NG: 085214080909 GLS GG DSL B,TRWAT BAN BR JOK KLT DVD USB 69JT NEGO HUB 085279171999 ENGKEL PS 100 TH 2000 BAK/BOX MBL SGT TRWT BTH PASTI JADI BTH CPT; 0852 69082227 LANCER EVO 3,’93,BE KDY,HIJAU TUAMET VR17,S.SYST,JOK PRES,S. PKAI NG 0852 69172345 L300 PU ’11 SRT2 HDUP KM RNDH BE KDY 137JT NGO BSA KRDIT: 081279359003

FUTURA P.U TH’06 BE WRNA BRU SIAP KERJA HUB:081279427235 FUTURA DRV BE KDY,SLVR SGT ISTMW AC DGN ;081279427235 BALENO ’97,BE AC PS PW CL BODI ORS MLS L/D 67JT NG ;082179770708 KATANA ’86 PUTIH,VRBR,TV,AC DGN ,PJK BLN12 (25JT );0721.7503759 BALENO NEXT G 2005 BE KDY W.SILVER HRG NEGO;HUB 081279292149 BALENO ’97 PUTIH SIAP PKI AC DGN H 67JT NG ;081272834581

TOYOTA

BU CPT KJG KPSL’97 LSX SPT LGX 100% TR VRBR AC DB ND CL BRU MET KDY PJK BRU SNDRI TGN II KM RDH BRG SMP SGT ISTMW 88JT PAS JMIN PUAS; 081279790078 TP KJG SPR G ’94,BE KDY,PS CL DGN,INT ORI ,RAPIH,BERSIH,BDY MLS, L/D KYA MBL BARU BUKTIKAN ;085269688588 NEGO CRESSIDA A/T TH 88 SILVER,KONDISI SANGATTERAWAT& ORIGINAL,BAN WHITE STRIPE BARU,SURAT2 LENGKAP (BPKB & FAKTUR ADA) HRG 45JT;0852 79796611

SGX ’97 BNSIN MRH MET BE KDY VRBR PS PW CL RMTACDB MSN KRG ,BDY KLG SIAP PAKAI L.KOTA ,94,5JT NG ;0852790 95474

COLT DISEL ’04,120PS,PJK BARU ,BE ,BAK BESI ;081369001430

LX ’01 DSL BIRU MET ,B,VRBR PS PW CL RMT AC DGN ,MSN KRG ,BODY KLG SIAP PAKAI LR.KOTA ,96,5JT NG ;3658856

LANCER SL TH82 BRU TUA AC RT VR MLS SKL HRG 13,5JT NG :081272190932

SUZUKI FUTURA GRV ’01 BE KDY,KOND OK,CAS 60JT NG /CRDT DP 24JT ANG 1.630.000X35 NG ;085269956333 BS TT BALENO ’97 BE KDY HIJAU MET,PJK BR BYR,AC PS PW ,ORIG,67,5JT NG ;0821 79745777 GRAND VITARA JLX 2008 M/T SILVER BE KDY KONDISI SPRT BARU 081279279991

INNOVA G M/T ’07,SLVR,B,EURO,PJK PJG, MLS,TRWAT,ISTMWA,174JT;081379 929977 KJG LGX ’03,AKHR 1.8,BE KDY,HTM MET, SGT MULUS ISTMWA NG ;0812 79241831 LGX 1.8 BSIN,’04,MERAH MARUN MET, TV, MNUAL BE KDY; 082374120310 ISTIMEWA AVANZA ’04,GOLD TIPE G,BE TAPE,LCD, PJK BLN5,KOND OK BRG JRG PKI,HUB ;081289281387 TP KJG LSX SOLAR 97 BE PJK BR VR RT AC BAN BGS CAT MLS KLG DLM RPI S.PK; 085380500520

KJG’01,BIRU MET,MLS,TRWT,TGN 1,S.PKI ,081272442511

CAMRY ’01,2.0,MLS IRIT,SPR ISTMW, BIRU, PJK PJG,BAN BRU ,95JT NG ;0813 69079357

KIJANG LGX 1.8 M/T 2002 AKHIR NEW MODEL BE KODYA, PAJAK PANJANG SILVER ,CD,TV MOBIL, COCOK BUAT MUDIK, CASH. KREDIT, HARGA RP 127.5 JUTA NEGO;081369422000

COROLLA NEW SEG 1.8 TH 00 ABU2 TUA DP 35JT ANG 2.1JTX28 CASH 85JT;0813 79793612

INOVA V PMKAIAN 05 B MATIC PJK PJG KM RNDH SDH NEW MODEL BR SILVER BAN BSR HRG 160JT NG KHUSUS PMKAI CRI MBL BGS,SIAP MUDIK;08117216996

YARIS S 06 AHR MERAH PJK BARU JOK KLT SPOILER E.MIROR MLS ORS 132.5JT NG;085279182555

INOVA V 2007 PJK BARU MANUAL SILVER TGN I MLUS SIAP LUAR KOTA TDK KCEWA HRG 185JT NG;085366261888 INOVA V DIESEL MATIC 2010/2011 HITAM MET PLAT BG TV JOK PRESS KM 16RB TGN I TERAWAT;HB 082179966923

COROLLA GREAT BE KDY’95 ,PJK PJG, BODYORI,ABU2 MET,NG HB;08536611 6311

STARLET KAPSUL 92 BLN 10 AHR W.ME RAH MLS.BAN BARU,VELG 14 RACING. KAKI2 SEMUA BARU.RMT.SIAP MUDIK LEBARAN.HRG 52JT;HB 0811 7212946

INNOVA G A/T ’06,HTM,BE KDY,PJK PJG, S.PKI CCK BWT DLM KOTA,155JT ;081379 929977

KJG SPR;88,MRH MARUN,PS,AC,VR,BAN BR,NG 081272100740

BALENO ’97 PLAT BE ,WARNA MERAH METALIK HUB ;081272069190

KUDA GLS SOLAR ’00 B, SLVR TAPE AC RMT RCING MLUS ORI L/D 70JT NG; 08127249699

ETERNA 90 S.SYS TV DVD AC VR17 27,5JT NG BS TT MBL 085269523775

KJG ROVER’90,BE,PS,AC DB,VR,32JT NG 7373755

COROLLA DX 83 BE KDY W.BIRU MET MLS MSN BAGUS 35JT NG HB,08127940705 NO SMS

GRANDIA BNSN 1.6 ’02 BE HTM SLVR DP 35JTANG 2.733X35ALLRISK; 081369257139

EVO 3 ’93 INJEKSI HITAM VR 16,BE, HUB: 081369386789 / 082375299191

JUAL CPT STARLET 95 1.3 SE BIRU MET PLAT KDY JOK ORI MSN KRG AC BGS VELG ORI NEGO;085788803378

APV TIPE X,’05,COKLAT METALIK PLAT BE,HRG 115JT HUB ;081272897373

AVANZA G 2005 HITAM MET ACDB VRBR CT RMT SENSOR PARKIR KM 74RB ASLI RECORD ASTRA TGN I ISTIMEWA TDK KECEWA;085758516866

COLT DISEL ’08,CANTER 125PS,BE KDY,AN.SDRI ;081369001430

INOVA DSL G 05 B LIGHTGREEN MULUS ISTIMEWA;HB 081272375188

KJG LSX BNS’01 MDIF LGX BRU MET KDY PJKBR MLS ORI KLNG PMK BSKRDT 082372589008

KJG KPS LSX ’00 EFI18,BE,PSPW,CD AC DGN,MLS MGKLAP ORI 105JT NG; 082183283661 RUSH TP.S’07,SILVER,BE,PJK BRU,KM 53 RB, JOK KLT, S.SYST+VRSI,159JTNG; 0821 82141352 KJG LGX ’04,1.8 EFI SILVER BE KODYA,TV ,SOUND SYSTEM ,HRG NG ;081379539910 GREAT COROLLA ’95 MTC,BE KDY,AC PS PW VR SOUND SST JUAL CPT 62JT ;085279549282 SOLUNA GLI 01 ASLI PRIBADI AN.SNDIRI PJK PNJG SOUND OK SIAP PAKAI;0852 69090069 KJG KRISTA 1,8 BNSN 97 BRU SLVR MLS PJK 06.13 ACRT VRBR CL RMT 95 NG: 082177458179/ 08127902331 AVANZA G’08 HTM BE KDY PJKBR KM RNDH MP3,TV+S.SYSTM ORS 129JT NG:082183505000 INNOVA ’08 G,TV JOK KLT ASLI,PJK BRU BLN7,MLS TDK KCW,NO TIPU,NO MAKLAR 0811721572/081369780007 ALPHARD G,’06,SILVER,CARTHEATER HORDENG,KM 40.000RB,AN.SDRI ,HRG 525JT;08176077320/0816833747

KJG GRAND EXTRA ’95,BE ,BIRU,PJK BARU,PKI SENDIRI ,73JT NG 081279239808

AVANZA G 08 BE KDY COKLAT KREM BAN BARU 123JT SIAP MDIK;HB 081379793612 C/K KJG KRISTADIESEL99 BIRU SILVER MESIN BODY OK TRWT BAIK 103JT;085269082227 KJG LGX BSN 99 AHR ACDB DGN VRBR RT RMT RAPI L/D AN.PMBLI BE KOTA ;0821 81673753 AVANZA G ,MATIC ’10 SILVER ,B,MULUS TNP CACAT ,H 140JT NG ;081379633735 KJG SPR LONG ’89 BE AC RT VR BR BDY KLG,PENDER GRAND,S.PKI NG;08526 9727356 GREAT CORLLA ’95 BE ,MERH MARUN KONDISI SIAP PAKAI C/K NG 082122727244 BU INNOVA G 07 BE KDY HITAM BE PIL 2 AGKA PJK BARU FULL ORSNL (ISTMW); 081379211888 BU KJG LGX 1.8 04 BSN BE KDY HITAM TGN I DR BR TV J.KLT PRES PWPS VR; 085267703291 CAMRY 03 A/T PUTIH TV DVD PJK BR AN. SDRI SGT ISTMW JUAL CPT 13.5JT; 085269 082227 LGX DIESEL 00 BIRU MET BE KDY ACDB PWPS VR PJK BARU MLS;082179966923 BU AVANZA G VVTI 09/10 BE KDY HITAM AC DBL PW PS VR,TPE MLS SPT:0812 7215 1555 KJG SPR LONG 93 BE KDY HIJAUAC VRBR RT PNT 5 PKI SNDIRI NG;085279162938 KJG SPR G ’96,BE KDY ABU2 MLS,BAN BRU,AC DGN ,68JT NG PKI SDRI 0816401933 COROLLA DX ’80 LMPU BULET ASLI BE AC VELG BBS SPION TNDUK S.PKAI NG; 07217164824 COROLLADX 80 MERAH BEAC VR ORSINIL SIAP PAKAI NEGO;HUB 085381323388

KJG ASTRA B 90/91 6SPD AC DGN VR RT PS LAMPGRAND PUTIH ISTMWAPJK BARU 50JT;081271000490

STARLET KAPSUL 97 SILVER BE KOTA AN.SNDIRI VELG 15 SIAP PAKAI;08127 265999

RUSH TP G.’11 BLN4,HITAM ,BE KM 20RB,MLSSPT BRU,175JT NG ,OVR KRDT 8X6.204.000 ,135JT NG ;08127935763

LGX DIESEL (SOLAR) 2002 BE KOTA AN.SENDIRI BIRU SIAP PAKAI;0721 .7445277

KJG KPSUL DIESEL ’00 PU BE KDY, HITAM,PJK BRU BODI MLUS,HUB; 0813 79240199

KJG SPR ASTRA ,90/91,(B),6SPD,AC DGN VR RT PS ,PUTIH ISTMW,PJK BARU H.50JT;081271000490

DIJUAL CPT TYT RUSH TYPE S 08 HTM BE DVD MLS TRWT BAN BARU NEGO;HB 082179081986

VIOS ’04 SLVER FULL ORI,SGT ISTMW TGN I PJK PJG S PKAI TDK KCWA 117 NG; 081279177779

INNOVA V ’06,M/T BENSIN HITAM ,B,BAN BARU,KOND SIAP PAKAI BU 163JT NG; 081278902150

LGX TH 03 1800CC HITAM ORS L/D INT MEWAH SPT BARU;HUB 081369103200

CORONA GL ’85 BE KDY AC VR15,MSN OK,MLS INT ORI ,27JT NG 085269523775

KJG LX 2001 BE KDY,BIRU AC PS CL VR BR,RMT,ORIG ,MLS ;0811795234 KHS PMKI

KJG G ’95 MODIF GRAND AC DBL BRU MSH KLENG ISTMWANEGO, 081274121122

VIOS 2004 WR.SILVER ,LENGKAPHUB ;IBU SUDAR HRG 90JT;082176659230/08237125 8308

BU JUAL CPT RUSH G ,DES 2007 ,HITAM MULUS ,HRG NEGO HUB ;08117212567

KJG PU ’04 BNSIN BE HITAM ORSNIL 77JT DP 10JT ANG 2,7JTX35; 081369261226

FORTUNER G SOLAR TH 2011 W.SILVER MET BE KDY KM 7RB FULL SOUND SYSTEM PDP 200JT ANGS 7.6JTX24 BLN;HUB 081279787770 NEW ALTIS,G,A/T,HITAM,MARET 2012,BE, ASS ALRISK,KM 19RB,BR SERV RUTIN 20 RB,R.ASTRA,SPT BR,JL.CPT HB;0812 71413633

COROLLA TWNCM 88 BE KDY 1.6 ORI VRBR CL PWPS AC BD+MSN BGS 42.5NG;085367917788


IKLAN BARIS OTOMOTIF SABTU, 28 JULI 2012 KJG SPR G ’96ABU2 MET,BE,AC,PS,PR,BR MSH ORSNIL,TERWT ,AN.SDRI ;085768 436789 INNOVA G BNSIN ’06,SLVER ,ORS,MLS ,TRWT,KM RDH ,165JT NG ;085279330999 KJG SPR ’95 AKHIR 1.8 BE BIRU MET, ORSNIL AC PS VR BR NGO; 08127233570 COROLLA 75 B TELAT 5 BLN AC BODY LEMPENG INTERIOR RAPI 16.5JT;0899 4291555 KIJANG TH 88 ROVER BE ABU2 MET AC TAPE VR PS PWR NEGO;HUB 0816406533 NO SMS RUSH TH 2010 TYPE S WRN.SILVER KONDISI ISTIMEWA HRG NEGO;HUB 08127934085 KJG MB ASTRA TH 89/90 W.BIRU GLAP RT AC BR 45JT MLS;HB 0721260230/ 08137 9626007 LGX DSL 03 SILVER PJK BR HRG 145JT CASH/KREDIT;HUB 7411299/0811723457 INOVA G DSL 2009 BE ABU2 MET CASH/ KRDT HRG 225JT NG;HB 0811723457/ 7411299 INNOVA G M/T 10 SILVER BE KDY TNGAN PRTAMA KM 20RB, 081287688989 INNOVA G M/T BENSIN ’11.ABU2 MET, TGN 1.BE,PJK BRU.ORI;081287688989 NEW AVANZA VELOZ ’12 HTM,KM 8RB, BE KDY,MLS,SPRTI BR,ORI;081287688989 INNOVA V M/T 05 HITAM BE KDY PJK BARU MLS&TRWT 081287688989 ALL NEW COROLLA 96 BE HIJAU MET VR17 AC VCD SIAP PAKAI HRG 66JT NEGO;HB 081373195786

9 AVANZA 1.3 SLVER MET BE NOPIL,,ACDB VR BR KOND GRESS ;085366141500

KJG LX ’03 ,HITAM KODYA AN.SDRI ,VR AC PS CLK CD RMT;082114627053

DOHC ’97 BIRU MET,BE AC DVD MP3 VR 18,MSN OKE MLS 43JT NG ;082185310627

DIJUAL TOYOTA CAMRY;HUB 08136908 6666/081379366669

KJG KRISTA ’03 BIRU BERSIH ,ORSNIL ,132JT NG ;081272834581

TIMOR ’00 BE BPKB LAMA, FKTURAC DGN VR BR PW PS ORI BU 55JT; 081219834271

LGX 1.8 ’02,NEW MODEL HITAM,BE FULL VAR MULUIS L/D HUB ;085669734488

KJG GRAND SHORT ’00 PLAT BE KDY BIRU MET, 89JT NGO HUB; 7407673

TMR DOHC’00,BIRU,BE,AC,R/T,BR.S.PKI, 42JT NG 082179038889

GREAT COROLLATH ’94,BE/METIK ,WARNA ABU2 MET,MINAT HUB ;08127934069

NEW VIOS G 2007,BE,HITAM MULUS ,146JT NG ;08127935424

FORTUNER G HITAM,B,PJK BR,TH 2006 ISTMWA HUB ;085279116883

INNOVA G 05 KM 38RB PJK PNJG 147JT JUAL CEPAT;081272000444

SOHC 97 BE KDY ASLI PRIBADI FAKTUR LKP HITAM MLS VR16 ORI KLNG NG;0821 79841209

KJG MB LGX 1,8 ’02,BE KDY,SILVER MET,VRBR,HRG NG HB; 081279491819

AVANZA G 04 ORI L/D 105JT NEGO;HUB 0811793357

INOVA G SOLAR ’06 SILVER A/T NEGO 081379555541/085715893392

INNOVA E+ DIESEL 2010 ABU2 B PJK PNJANG 198JT;081321512070

DX ’82,BE KDY ,SILVER METALIK,VR BR TAPE ,AC HB;085273999992

KJG LSX TH 2000 DIESEL HITAM MET, ISTMWA HUB; 0811792058

KJGSGX ’98 BIRU MET,BE KODYA,TINGGAL PAKAI ;08127924740

KJG GRAND EXTRA TH 1994 BE BIRU JUAL CEPAT, HUB; 0811790841

KIJANG LGX, NEW MODEL, BE KODYA, HITAM, ORISINIL; HUB 08127937589

ALL NEW ’97 BLN12,B,HRG 68JT ;0819 57198964

LGX BENSIN 99 MERAH BE KDY PJK BR BYR BLN 7 ORI LUAR DLM;081272105807 LGX SOLAR 2000 BIRU BE KODYA TGN I ORI PEMAKAI MESIN OK;081369378950 SOLUNA 03 HITAM RMT CD AC MESIN BGS BODY MLS;HUB 085366599889 JUAL STARLET ’96, SIAP MUDIK, HUB: 085273133333 KJG GREN TH ’94,HRG 70JT HUB ;081369157298/081369391938 KJG PU ’91 HRG 42,5JT NGO HB;08136 9157298/081369391938 INNOVA G 2007 EURO,HITAM,B,STNK PANJANG,ORSNL;081273343198

INNOVA G 2010 M/TABU2 MET BE KDY PJK BARU KONDSI SPT BR 0813.69278815

LGX DSL ’01,BIRU MET,ORS L/D BE KDY,SIAP MUDIK HUB ;082181323338

RUSH ’10AKHIR ,SILVER MLUS SPT BARU ;08127911152/08978999944

DIJUAL STARLET 1996;HUB 08531007 83333/085273133333

KJG LGX 1.8 TH2002 BLN10 PLAT B GOLD KONDISI BGS HUB:081379639786

KJG LX ’01,BRG BGUS,HRG 90JT NEGO HUB ;081369391938/081369157298

RUMAH DIJUAL RMH BARU MWH 140/58,2KT BESAR, R.TMU/KELGA LUAS & MEGAH,JET PUMP 30M,AIR JERNIH ,KONSTRKSI KOKOH JL.NUSANTARA PUJANGGA ALAM GARDEN J4/1 KEDATON HUB;085768479589/ 081272137794/780001 JUALCEPAT BU RMH 2 LANTAI JL.SUKARDI HAMDANI NO.106/11 PALAPAVB LABUHAN RATU,LT.600/B.300M2, 5KT+1 KM.PMB ANTU,3KM DLM+1 KM LUAR;HB DJOKO ORISA SH 085398472222/ 081524514254 RMH BSRT ISI LT;435M,LB;350M 4KT,1KMP, 1GD,GRSI/CARPORT 4MBL SMR BOR, SHM,JL,CENDANA NO26 KEL.SEPANGJAYA KEDATN BALAM HUB 0811723688 RMH 100% BR WAY HALIM 3K.TDR 2K.MND 1R.DPR 1R.TM 1R.KLG C.PORT S.BOR LSTR 1300W SHM IMB 320JT HUB.0721 7441155 RMH MINIMALIS TIPE 80 3KT,2KM,LT. 155,PGR JL.ASPAL,AC,GARASI,290JT NEGO;HUB 082185217109 RMH JL.SISINGAMANGARAJA ,GG.GOA JAJAR LK.II,RT.001,RW.001 KEL G.AIR KEC.TJ.KRG BARAT BDLHB; 081279744130 RMH JL.SENTOT ALIBASYA NO.214/33 DEPAN GG.PEMBANGUNAN E,KEL.WAY DADI SUKARAME BDL HB; 081279744130 RMH JL.RAYA NATAR ,KM 25,RT.12 ,RW.05,GG.WAY TUBA NO.04,CANDI MAS NATAR LAM-SEL HB; 081279744130 RMH JL.UNTUNG SUROPATI,GG.RUKUN 5,RT.006.RW.02,K EL.LABUHAN RATU KEDATON BDL HB; 081279744130

JUAL RMH, 2RUMAH DAN 11PINTU BEDENG,KOND PENUH,PGHSLN 5JT/ BLN,JL.S.MANGRAJA,GED.AIR HRG 900JT NG HUB;081929927606 RMH FAS:3KT+1KT PMBNTU,UK.TNH 150M,SHM ,PRUM GRIYA SUKARAME, SUKARAME B.LAMPUNG HB;08127916172 (IWAN) RMH PERUM BUMI ASRI BLOK E NO.1 LT.134/LB.70,3KT,3KM,3500 WATT,SMR BOR,HRG 360JT NG;081279125569 DJUAL RMH SHM IMB LT.400M+RMH PAV JL.MAWAR NO.7 LABUHAN DALAM TJ.SENANG BDL;087899241550/0853684 72134

SOLUNA ’00,SILVER,B,55JT HUB ;0852 68252517 AVANZA 2009 TIPE G,MBL BGS SKLI, HRG NG MINAT SERIUS HUB ;082185391999 CORONA 1.6 ABSOLUTE 97 PUTIH ORI LUAR DALAM 65JT NG;081369438804 KJG LGX SLAR ’01,AKHIR SILVER MBL BGS ;.082185391999 FORTUNER’2007 A/T HITAM MET BE KDY NEGO 0821.80538351 INNOVA 2.0 G 2007 M/T SILVER BE KDY NEGO 082180538351 INNOVA G DIESEL 2006 M/T HITAM B PJK BARU NEGO 0821.80538351

TIMOR DOHC ’97,BRU MET MLS CD ,MP3, 42JT / DP 15JT ANG 1,3X35 HUB:082182087000 SOHC ’98 (ASLI PRBDI)BE MLUS S.PKAI 40JT NG U/ YG SRIUS TDK ENCOK; 085269382005

RMH JL.BANTEN ,GG.SWADAYA ,NO.1, KEL.KURIPAN TBB-B.LAMPUNG HB; 0812 79744130 RMH JL.DERMAYU BLOK E7,NO.1 ,RT.04 ,KEL.BERINGIN RAYA KEMILING BDL HB; 081279744130 RMH LB.36,LT.99,DEKAT SMAN7 KEMILING ,HNYA 10UNIT HUB ;085269445211 RMH D/A WAYKANDIS GG.CEMPAKA 3,LS.70M2,HRG 85JT NG ;081279045671 RMH JUAL/KONTRKN JL.P.BURU UJUNG ,WAYHALIM LT.616 LB.400 CCK U/ KANTR ;085279467888 RMH LT.+200M 3KT,2KM,JL.KENANGANO.7 RAWALAUTHRG NEGO;HUB 081379907574

DOHC 97 BE HIJAU MULUS TAPE AC VR PW NEGO NO SMS;HB 082181145888 DOHC ’97 HIJAU MET ,BE KDY,AC PW PS MSN OK HRG NEGO ;081279244188 TIMOR SOHC 96 BABU2 MET FULL SOUND SYSTEM 39JT;HUB 0811726094 TIMOR ’96,B,BIRU ,HRG 37JT NEGO HUB;085268252517

OPEL OPEL BLAZER TH ’02,BRG BGUS HRG 72,5JT NG;HUB 081369157298/081369391 938

TRUCK DUTRO DUMP 125HT ’05 BE KDY DP 35JT ANG 4.470X34,HUB; 081278316100 FUSO 190PS HD ’04,AKHR BE KDY,BAK BESI EX.ELPIPJI HRG NG ;082122727244 ENGKEL BOX /BAK 06/10 BE KDY SIAP KERJA C/K HRG NGO ;082122727244

KIA PICANTO ’06 MATIC,HTN,EX WNT,PS,PW, VR,BR,AC,CD,CL,NG;081379537828NOSMS KIA VISTO 1000CC 2001 BE METRO SUPER IRIT PERUM TJG.RAYA PERMAI; 082183354184 CARNIVAL 2000 A/T GS COKLAT MET BE KDY LKP SUNROOF MLS ISTMW 62JT NG;0811726094 CARNIVAL DIESEL 2001 ACDB HIJAU ORI MSN OK BG 65JT NG;085366131069

PRM TNJG RYA PRMI A4 NO5/6 3KT, LB:100M2 LT:120M2 150JTNG 085310076677 RMH LS.1700/800M,2LT,HDP LAUT FIEW INDAH DI SARIJO,JL.UTAMA, 4M;0823 71262256 RUMAH TAMAN GUNTER 1 BLOK G/11 LT/ LB 175/36 TLP ;082184719990 TP

RUMAH DIKONTRAKKAN RMH 2LT,BSRTA PERABOT LKP 3KT, 2KM,PERUM VILLA TIRTAYASA,BLOK CA NO,.22 BS NG ,FAS.ADA TMPAT OLHRGA DAN KLM RENG/WATTER BOM HUB;IBU LENA 081369221496 PERUM JAYAPURA INDAH BLOK C NO4 WAY HALIM, 2KT R.TAMU,R.KEL, DAPUR 1KM HUB 0811796996/081279431135

RMH JL.CIPTO MANGUNKUSUMO GG. MELATI II NO.35 ,KEL.KUPANG TEBA ,TBU BDL HB; 081279744130

DJUAL: KMR 3, GARASI, AIR BGS, PRM TIRTAYASA, 140JT; 081272887717/ 08127255699

RMH JL.MAWAR NO.18 RT.4,RAWA LAUT TKT BANDAR LAMPUNG HB; 081279744130

RMH LOK.STRTGIS ,DEPAN PSR KR.ANYAR HUB ;085381458876 HRG NEGO

DKONTRAKKN RMH DI JL AKASIA TA6 NO.11 BTN 3,3KT,2KM,JETPUMP,TELP, LSTRK,GRSI,2TNGKT, KERAMIK,SIAP HUNI, HUB 085768865431

RMH JL.WALET BLOK VB,NO.10, LK,2 ,RT.II KEL,BERINGIN RAYA, KEC.KEMILING BDL HB; 081279744130

RMH KOMPL. BUMI BAHTRA INDAH LT/LB 158/100 AC OKT WTERBOOM PNGGR JLN NG; 085279190978

RMH PRUM KEDAMAIAN ASRI BLK2 NO. 8,3KM,3KT,S.BOR,1AC,STRTGS ;08127 120542

NISSAN TERANO SPIRIT S2,’04 ,HITAM TERWAT, TINGGAL PAKAI ,NOPOL ISTMWA ,HRG 118JT ;081379349992/082379941234 SERENAHWSAUTECH BETH 2010 WARNA HITAM MULUSTANGAN PERTAMAJARANG PAKAI HUB;072174711771 TERANO SGX ’96 PLAT B KUNIG MET BAN BESR BARU,PJK BARU MSN ORI NGO ;082177150347/ TP NO SMS TERANO KINGROAD ’00,HITAM,LKP & ISTMWA,PJK BARU KM BARU 100RB HUB ;085384006662 X-TRAIL ’03 AT.ST,HIJAU ,KM RDH,MLUS , ,135JT NGO KONDISI ISTIMEWA ;085669 997077/081274365665 TERANO KING’SROAD YG PERTAMA THN 96 BE, HITAM, HUB 081379985456 LIVINA XR 09 BE KDY BIRU KM RNDH PJK GRES BAN BR TDK KCW;081379793612 C/K GRND LIVINA 1.8XV MATK JULI ’09 ABU2 MET MLS,PJK BR,BR SRVIS S.MUDK 173JT NG 9917384 XTRAIL 2.5 XT 2006 AT ABU2 MET BE KDY FULL STD KHUSUS PMKAI;081369632323 XTRAIL 2.5 ST AUTECH’10 AT ABU2 TUA MET BE ORI KM 16RB;HUB 085768515787 SERENA ’07,MATIC ,HITAM ,TG1,PLAT BE HB;08127961000 / 085279339900

XENIA LI DLX ’08 ,HITAM ,BE KMBLI DP 35JTANG 3.788.000X28 BLN 081272834581 MERCY C 180 MT ’94 AS ALL RISK DP 60JT NG ANGS;2,264JTX18 BLN 0811723688 AVANZA ’11,SILVER ,DP 40JT ,ANG 3,715/ 44BLN NEGO HB; 0721.7362004 APV ARENA 2010 GX BE, MERAHANGGUR 12X LGI HUB; 082371755866 BMW 318I THN 97 HUB 08117210152 SIAP PAKAI DP 35JT ANGS 1.896.000X22 AVANZA ,G ’07,DP 35JT NEGO ANG 4JT SDH 11BLN ,BE KDY;081271468759 NEW JAZZ S MATIC 2008 SILVER DP 35JT ANG 3,8X44BLN;081369554548

BENGKEL MOBIL NEW STARAUTO PENGERJAAN STANDAR DEALER MNERIMA SERVICE MOBIL EROPA,JEPANG, KOREA,TUNEUP,SERVS MATIC,O/H ENGINE, C.LOCK,P.WINDOW, GANTI OLI,AC, PERSENELLING ,GARDAN, SPAREPART, KOMPUTER DIAG NOSIS, ALAMAT JLMR GELE HARUN NO.10 R.LAUT PAHOMAN; TELP.263959,EMERGENCY CALL:263959 (HOME SERVICE)

MOBIL DIJUAL

MOBIL DISEWAKAN

ALTO LELANG,LELANG 75 MTR+75MBL OPN HOUSE,24-27JULI 2012,LOK,OH MBL :GD.SESAT AGUNG (GSA) JL.JEND SUDIR MAN NO.151 METRO,POOL MBL JL,H.WU RUK GG.PELOPOR KEDAMAIAN BDL, BRM CM 2 MERK MBL PRIBDI,DUMP TRUCK, TRUCK,PUSSO,L300,COLT DSL,HRG MUL AI 25JTAN,LELANG 28 JULI 2012 ,GD. SESAT AGUNG,METRO. 0812873 16838/08127955 4040/08576878001

UJM RENT CAR NEW INOVA,NEW AVNZA, ANTR JPT BNDRA HRIN/BLNN;260 633/0852 87815588/ 081217983555/087886178888/ 085769220808

KJG ’92,MB BE,ESPASS MB,BE ’95,KATANA ’88,LONG MB,BE,KATANA ’90 LONG MDL ROCKY,B,BLIT,CHEVROLET TROPER ’87 BE HUB ;081279585499 TIMOR SOHC ’96 BE PRBDI 39JT & L300 ’90 BNSN BE KDY 30JT ; 085279805927

MOBIL PENGANTIN DSWKNMBL PGNTIN,EXSCLUSIVE,ME WH, HRG TRJGKAU,SEDAN CAMRY, MER CY, HONDA CIVIC;081369695051/08218203 2964 DSWKN MBLMERCY NEW EYES W.SILVER ,DPT DISEWA HARIAN. MINAT HUB.07217361700/0811728117

POWER STERING

CV.SRIKANDI LKP,NYAMAN,AVANZA,NEW GRAND INNOVA,FORTUNER,PAJERO,DBL CABIN,CAMRY,MERCY,ALPHARD,MBL PGNTIN ;082182032964/081369695051 MOROTAI RENTCAR INOVADSL,AVNZA,EX TRWT 081272035341/08154010341/0721. 7444382 SATRIA PERDANA RENT CAR,AVANZA, XNIA,INOVA(NEW) SEGERAPESAN!! (0852 63539003) DSEWKAN TOYOTA CAMRY,U/ MBL PEGN TIN HUB ;081369086666/081379 366669 PUTRI RENTAL SEWA KJG 04,AVANZA 07, INOVA07;HB 786074-706332- 081369 228648 MURAH RENTAL AVZ,XENIA,INOVA, GREND MAXANTAR BANDARA/PKETLBRN 085319564907 PARIS WISATA RENT CAR INOVA SOLAR, AVANZA,FORTUNER,XENIA;7474015/ 08127901658

AC MBL 747 BERGRNSI SERVICE PSG BARU,SEGLA MERK JL.KARTINI 86 DPN MOKA ;0721.9032988

ISTANA MOTOR AHLI POWER STERING AC MOBIL SMUA JNS MBL HB;0721-7512104

RUKO JL.RE MARTADINATA (SETELAH PERUM PERWATA) KEL.KETEGUHAN TBB DBL HB; 081279744130

JUAL TNH LS.1.750M2,JL.PRAMUKA GG.VANILI,400.000/M, NEGO ;08154151 8990/082180524786 NO SMS

JUAL CPT,2UNIT,3LT (@5X10) JL.H.H. WURUK KEDMAIAN BDL;255833/081293 48681NO SMS

TNAH SHM UK12MX52M, MTRO PST SDH PNDSI SIAPBNGUNADAIMB 082179511155 (TP)

TEMPAT USAHA

TNH JL PAGAR ALAM (PU) LUAS 600M2 (15X40) SHM PONDASI KLL HUB; 0812 79224055

D’HOME KOST/KONTRKNMINIMALIS ,FASILITAS AC,LENGKAP,LOKSI STRTGS JL.ADISUCIPTO NO.1(DAERAH GAJAH MADA)HB;262160/081369002398

DJUAL TP TANAH KAV UK 11.5 X 22.08 LOK TAMAN SHERATON INDAH HUB 07217 408080

KOST :1KMT 1-2 ORG,AC,JL.H.SAID NO.18 B,KEL.KOTABARU (DKTSMKYAGSMI-SMU BPK PENABUR) HB;0721.9054909 / 242198

TNH D JUAL LUAS 357M2 SHM LOK. JL RIDWAN RAIS KEDAMAIAN HRG NEGO; 7407673

TRM KOST JL.CUT NYAK DIEN,FAS.LKP, MRH,PST KOTA DKT MALL;085367662222/ 263922

JUAL TNH LS.2,2HA,SHM ,JL.U.SUROPATI ,LB.RATU BDL ,HUB ;08127911642 TP

KOS2AN PUTERA FAS LGKAP ,PARKIR LUAS JL.U.SUMOHARJO GG.SUNGAI 6 NO.10 ;789893/081369942899

SANDI RENT CAR,AVANZA, XNIA,INOVA (NEW) 08136976882324 AYO PESAN SEKARANG

OVER KREDIT ANGKOT JURUSAN TJ. KRNG-PHOMAN ,TS 120SS ’03 DP 27JT ANG 1.6JTX8, TS 120SS ’04 DP 27JTANG 1.770.000X18, HUB; 085380260742 TERIOS TS EXTR ’07 BLN 12 SLVR KDY VRPS PWCD KM 85RB PLG DP 60JT ANG 4.250X24 ASS ALL RISK NG;085380647888 SWIFT ’08,ASS ALLRISK FULL ORI OVER 55JT SISA ANG 4.122.000X23/CAS 135JT NG;085269956333 BS TT

RMH TJ.RAYA PERMAI R.TAMU,2KT, DPUR,K.MANDI,AIR SMR BOR,LIST 1300W,GRASI MBL ,6,5JT/TH HUB;0823 73289695 RMH DI PERUM SERVITIA ,3KT,2KM, 1KP, HRG 20JT NG ;HUB 081288175397 / 08789 9236417

RUKO RUKO DIKONTRKN BARU 2LT,AIR, LISTRIK,JL.MOROTAI NO.99 BLK A/2B BDL,DPN KOMP PRUM NIRWANA REGENCY 082177150592/081379645356 DJUAL RUKO 2 LT (5X20 M) LT 5X19,DMJ 18 LOK.PERUMNAS BKP HRG 380 JT NG BATA MRH,KRAMIK HUB.081273834400 RUKO PASAR NATAR (BEKAS TOKO MAS ANISA JAYA)NATAR LAMPUNG SELATAN HB; 081279744130 RUKO JL.LAKI MARTADINATA NO.05,WIRO GAMBRENG ,KEL.PESAWAHAN TBS BDL HB; 081279744130 RUKO JL.IKAN KERISI BLOK R1,NO.01 ,PASAR KANGKUNG BDL HB; 081279744130

DSWKN TMPAT USAHA DIAREA SPBU, JL.RAYA TEGINENEG LAMSEL,COCOK UNTUK MINIMARKET,KEDAI COFFE LS.6X10M,NEGO HUB;081286868652

TANAH JUAL TNH LS 560 M2 SRTFKT DI JL. ANG GREK BLK PUSIBANAGUNG SUKUNG KLP7 KTB HB 082177530000 DIJUAL TNH LS 330 M2ALMT GG.LEKIPALI JLN SEPANG JAYA KEDATON BDL 500RB/ M 0819697856/081272252765 JUAL TNH LT.250M2,SHM BATARAN NILA KAMPUNG SINAR MULYANG;082182144448 JUAL TNH LOK.JL.REWOK CPG.RAYA LS.1.6HA HUB ;081271444076

JUAL TNH LS.200M2 SHM,JL.CEMPAKA KMILING ,HRG 52JT NG ;082372369543

KOS-KOSAN TRMA KOST P/W UNTK MHSSWA LOKSI DKT KMPS MHLYTI. K. MNDI DLM. 3,5JT/ TH, 250RB/BLN HB 0857 69900617

KEBUN

TRM KOST PUTRI,FAS LKP,JLP.BAWEAN SUKRME,H 1KMR 3,5JT/TH HB;081274 349712

DIJUAL KEBON SAWI(BRBUAH PASIR) DJAMIN SUBR SLUAS 50HA LBH/HA 70 JT NG:081379589109

TRMA KOST P/W UNTK MHSSWA LOKSI DKT KMPS MHLYTI. K. MNDI DLM. 3,5JT/ TH, 250RB/BLN HB 0857 69900617


10

SABTU, 28 JULI 2012

DAFTAR BELANJA Beras Dua Koki Spc10 Ceres Cho S 2 Hzl400 Maestro Mayonais 225 Gula Putih/Bks Blue Band Can 1Kg Tulip Dark Ckt 250G Monde Selec Gold 800 Kcg.Mede Trully 500G Wcc Ndc Coconut 1K Indocafe C.Mix 30x20 Gery Assrtd 700Gr Apollo Roka Ckt Rf80 ABC Srp Spc Coco 600 Fiesta Hpt Star 500G Myk.Filma 5L Drg Timbangan Kue Tanita Bima Baking Pan 24 Cm Rak Sepatu LS S-3 TOTAL

Rp100.500 Rp36.500 Rp15.500 Rp12.750 Rp36.500 Rp15.500 p36.300 Rp36.300 p82.500 Rp82.500 p10.200 Rp10.200 p28.300 Rp28.300 p30.500 Rp30.500 p36.000 Rp36.000 p14.900 Rp14.900 p37.500 Rp37.500 p62.500 Rp62.500 p129.500 Rp129.500 p178.500 Rp178.500 p87.500 Rp87.500 p952.450 Rp952.450

BELANJA SANTAI ALA RINI MARLINDA

Rezeki pada

Ramadan Spesial Ke Masjid Malam Hari (2)) HADIS yang diriwayatkan n dari Aisyah bahwa ia berkata: a: ’’Kami dahulu para wanita mukminah menghadiri salatt fajar bersama Rasulullah SAW W dengan memakai selendang-selendang mereka. Kemudian an kami segera kembali ke rumah ah begitu salat selesai, tidak adaa seorang pun yang dapat mengenali mereka karena hari ari masih gelap.” (Diriwayatkan n oleh Al-Bukhari, Muslim, Abu Dawud, dan At-Tirmidzi). Berdasarkan hadis Abdullah lah bin Umar ia berkata: ’’Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: ”Janganlah kalian melarang ng istri-istri kalian mendatangi masjid jika mereka telah meminta izin kepada kalian’.” Perawi berkata: Lalu berkatalah: ’’Bilal bin Abdillah: ah: ’’Sungguh demi Allah, kami akan melarang mereka! Maka Abdullah bin Umar menghampirinya, lalu mencelanya dengan celaan yang pedas, aku belum pernah mendengar beliau melontarkan kan celaan sepedas itu sebelumnya.” nya.” Kemudian beliau berkata: ’’Aku Aku kabarkan kepadamu dari Rasulullah SAW engkau malah ah berkata: ’’Demi Allah, kami akan an melarang mereka!” (Diriwayatkan oleh Muslim). m). Rasulullah SAW bersabda: a: ’’Apabila istri salah seorang dari kamu meminta izin (ke masjid), jid), maka janganlah ia melarangnya.” Diriwayatkan n oleh Al-Bukhari). (*)

RAMADAN kali ini menjadi sp spesial bagi Rini Marlinda. Warga Jl. Ratulangi Gg. G Gelatik No. 3/51, Penengahan, Penen nen nengah engah gahan, an, n Bandarlampung, Banda Ba ndarla nda nd r m ini mendapatkan mendap men dapatkan rezeki tak tterduga dap erdu erd u dengan menjadi ratu belanja pad pada da program Radar Lampung For He Her periode ke-39 di Chandra Su Superstore Tanjungkarang Tanjun Tan j gkarang kema kemarin. Menjadi sangat istimewa karena k ka kar ena pa pada ada a per perio pe periode ke-35 lalu, Rinii juga jugaa memenangkan meem undian in ini ni untu u untuk nt k kkali a pertama dan membelanjaka lanjakan voucher Rp1 juta dengan membeli perlengkapan eelektronik. Kemarin, perempuan per berjilbab b ini berbelanja belanj njaa ke nj k butuhan pok po kok ko untuk kep perluan dapur pada p bulan pua sa d a n

ini memang berbelanja dengan santai. Pasalnya, rekannya yang membawa troli adalah ibunya sendiri. ’’Jadi kasihan kalau terburu-buru. Saya memang membawa ibu untuk menyenangkannya juga,” ungkap Rini. Usai berbelanja, Rini mengakui bahwa memang sangat membutuhkan bahan-bahan pokok di tengah kondisinya yang sangat mendesak. Rini sendiri tidak menyangka akan kembali memenangkan undian ini. Ia mengaku hanya iseng mengirimkan kupon pada periode kali ini untuk mengadu nasib dalam memenuhi kebutuhan puasa. Sementara total belanjaan Rini adalah Rp952.450. Trolinya memang dipenuhi kebutuhan dapur. Di antaranya beras, gula, minyak goreng, mentega, kopi, sirup, wafer, dan biskuit. Untuk persiapan Lebaran, Rini juga membeli timbangan kue dan baking pan yang memang sudah diinginkannya sejak lama. (dna/c2/dna)

menjelang men menjel nje j an Lebaran. ’’Semua barang ’’S bar a ng kebutuhan. ara kebutu keb utu uhan h . JJadi adi ad di n nanti ketika Lebaran, L ebara r n, anggaran unt untuk nt dap ntuk dapur ur b bisa issa dialihkan untuk u unt un uk keperluan Lebaran an yang yang llain, yan ain ai n,” ujar Rini yang menghabiskan waktu berbe berbelanja bel be e an 9 menit el dan 400 de detik tikk da dari ri 10 menit yang di disediakan Her. tim m Radar Radar Lampung Lampu La mpungg For mp For He H r. Karyawan K Kar yaw wan Perguruan Pergur Per guruan gur uan Ti T Tinggi inggi T Teknokrat

BBERAS BE RAS Untuk kebutuhan rumah ah h tangga. tan angga an g . gga

BAKING PAN: Akan digunakan sebagai loyang pembuat kue Lebaran.

MINYAK GORENG: Sebagai persiapan dapur pada bulan puasa.


RADAR LAMPUNG

SABTU, 28 JULI 2012

Sediakan Paket Hemat BANDARLAMPUNG – Selama Ramadan, Pondok Santap Kampoeng Kelapa menawarkan paket hemat (pahe) untuk berbuka puasa. Pengunjung dapat menikmati pilihan pahe bersama keluarga, teman, maupun kolega karena yang ditawarkan untuk kapasitas 8–25 orang. Manajer Operasional Pondok Santap Kampoeng Kelapa Alzair mengatakan, pengunjung bisa memilih paket menu yang disediakan. Rinciannya, pahe untuk delapan orang ada dua macam menu. Pertama, pahe dengan harga Rp350 ribu. Pengunjung akan mendapatkan nasi delapan porsi, gurame 8 ons (satu porsi), ayam kakap (satu porsi), capcai (dua porsi), cah kangkung (dua porsi), mi goreng (dua porsi), tahu tempe (dua porsi), lalapan, sambal, dan es teh manis delapan gelas. Kedua, pahe dengan harga Rp400 ribu dengan menu nasi delapan porsi, gurame 8 ons (satu porsi), ayam kakap (satu porsi), sup tulang iga (dua porsi), pepes Aceh (dua porsi), lalapan, tahu tempe, cah taoge, sambal, dan es timun serut. ’’Bedanya pahe satu dan dua hanya di sayuran serta minuman. Sedangkan lainnya sama,” ujarnya. Dia menjelaskan, Pondok Santap Kampoeng Kelapa merupakan rumah makan khas Aceh. Menu makanan yang diminati, di antaranya menu khas ayam tangkap, kepala simba, kari kambing, sambal udang, mi Aceh, sup daging, es timun suri, es teler, dan sup buah. ’’Semua itu merupakan ciri khas Pondok Santap Kampoeng Kelapa,” ungkapnya. Kemudian, lanjut dia, pahe dengan kapasitas 25 orang ditawarkan dengan harga Rp1,25 juta. Menunya adalah nasi 25 porsi, gurame, ayam kakap, seafood, capcai, cah kangkung, mi goreng, tahu tempe, lalapan, sambal, minuman es jeruk, es kelapa gelas, dan es timun serut. ’’Pengunjung tidak perlu khawatir. Sebab, kami telah memiliki 17 pondok kecil yang maksimal berisi sepuluh orang dan pondok besar maksimal 50 orang. Ditambah lagi dengan suasana tradisional,” katanya. Dia menambahkan, menu pahe itu sudah disesuaikan dengan pilihan masyarakat yang berkunjung ke Pondok Santap Kampoeng Kelapa. Selain itu, porsi yang ditawarkan juga pas untuk menu berbuka. ’’Karena itu, bagi yang ingin menggelar menu party untuk berbuka puasa bersama rekan kerja, keluarga, maupun teman, silakan datang dan rasakan kenikmatan masakan yang disediakan di Pondok Santap Kampoeng Kelapa. Kami siap melayani Anda,” ungkapnya. (hyt/c2/whk)

KNPI...

Dari Hal. 12

duafa. ’’Menariknya, meskipun kehidupannya susah, mereka tetap menjalankan ibadah puasa. Itulah yang membuat kami tergerak untuk membantu,” paparnya. Dia melanjutkan, pihaknya juga kemarin menggelar Safari Ramadan dengan membagi-bagikan sembako ke warga Kota Bandarlampung yang kurang mampu. Pembagian dilakukan dengan cara berkeliling di jalan-jalan Kota Bandarlampung. ’’Ramadan ini adalah waktu yang tepat untuk kita saling berbagi kebahagiaan. Mudah-mudahan dengan apa yang kita lakukan bisa meringankan beban saudara-saudara kita,” ungkapnya. Dia mengharapkan apa yang dilakukan DPD KNPI Kota Bandarlampung itu bisa memberikan dorongan kepada pihak lain untuk turut berperan serta aktif dalam membantu masyarakat yang kurang mampu di Kota Tapis Berseri ini. (ton/c2/whk)

Jaga...

Dari Hal. 12

hak yang sama. Saya berharap nantinya jika ada yang menggantikan saya selaku ketua, bisa lebih baik lagi daripada saya,” harapnya. Sementara Ketua Bidang Infokom MPW Pemuda Pancasila Lampung Rudy Hartawan menambahkan, kegiatan kemarin merupakan agenda rutin organisasinya. ’’Rencananya, kegiatan ini dilanjutkan dengan halalbihalal pada hari raya Idul Fitri. Yang pasti, kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi dan kekompakan agar nantinya dapat menjadi lebih baik lagi,” ungkapnya. (and/ c2/whk)

Sering...

Dari Hal. 12

Wartawan koran ini lantas menghentikan jalan pria yang belakangan diketahui bernama Sayfudin itu. Kala itu, Radar sengaja memintanya memperbaiki sepatu yang dikenakan Radar untuk mengajaknya mengobrol. ’’Kalau sepasang Rp10 ribu harganya, Mas,” ujarnya menjawab pertanyaan Radar. Selanjutnya, Radar menyerahkan sepasang sepatu yang dipakai ketika itu untuk diperbaiki oleh Sayfudin. ’’Alhamdulillah, akhirnya ada juga yang mau sepatunya saya perbaiki,” ucapnya pelan. Ketika Sayfudin tengah mengesol sepatu, Radar lantas mengajaknya mengobrol. ’’Saya mulai melakoni pekerjaan ini sejak 2000, Mas. Jadi sudah 12 tahunan lebih saya berkeliling seperti ini,” ujarnya membuka cerita. Dia menuturkan, penghasilannya dalam setiap hari tidak menentu. Bahkan terkadang tidak dapat uang sama sekali. ’’Kalau saya hanya keliling di seputaran Kecamatan Kedaton, Terkadang, saya nggak dapat uang. Karena itu, saya sering jalan sampai Kecamatan Sukabumi. Sebab, di sana biasanya banyak yang mau memperbaiki sepatunya,” ungkapnya. Meski begitu, Sayfudin mengaku jika berjalan jauh sering kemalaman. ’’Nah, kalau pas kemalaman, saya ada uang bisa pulang naik angkot. Kalau tidak dapat uang sama sekali, saya terpaksa menginap di masjid. Untungnya, saya ada KTP. Jadi saat menginap di masjid, izinnya mudah sama pengurusnya,” katanya. Sayfudin mengaku memiliki keinginan membuka usaha lainnya. Yakni berdagang warung kelontongan. Tapi, karena tidak ada biaya, impian itu dikuburnya dalam-dalam. ’’Sudahlah Mas, bisa makan saja sudah syukur. Bagaimana saya mau buat usaha lain?” tuturnya pelan. Pada kesempatan itu, Sayfudin menyatakan tetap berpuasa meski harus berjalan jauh setiap harinya. ’’Kalau seperti saya ini biasa kelaparan, Mas. Jadi pada Ramadan tidak kaget. Apalagi puasa itu suatu kewajiban yang memang harus kita laksanakan. Orang yang sakitnya nggak parah saja harus tetap puasa,” ungkapnya. (c2/whk)

11

Berbuka Bersama Masyarakat KOTABUMI – DPD KNPI Lampung Utara menggelar Safari Ramadan di Masjid Al-Ikhlas, Desa Madukoro, Kecamatan Kotabumi Utara, Kamis (26/7). Tim Safari Ramadan yang dipimpin Ketua DPD KNPI Lampura Ardian Saputra, S.H. itu disambut Camat Kotabumi Utara Gunawan Fahmi dan 300-an masyarakat desa setempat. Ardian mengatakan, sudah menjadi komitmen para pemuda, khususnya KNPI Lampura, untuk turun ke masyarakat. ’’Ini agar kita bisa merasakan apa yang dirasa masyarakat,” ungkapnya. Ardian menjelaskan, dalam acara Safari Ramadan itu, pihaknya juga sudah mengagendakan delapan titik yang akan dikunjungi. Selain Kecamatan Kotabumi Utara pada Kamis (26/7), juga Kecamatan Sungkai Selatan pada Senin (30/7). Kemudian Kecamatan Abungtinggi pada Rabu (1/8) dan Kecamatan Sungkai Utara pada Jumat (3/8). ’’Kalau jadwal tidak berubah, insya Allah akan kita kunjungi delapan kecamatan. Jadwalnya sedang kita susun,” ujarnya. Menurut dia, kegiatan itu dilaksanakan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT serta ajang silaturahmi

TALI ASIH: Ketua DPD KNPI Lampung Utara Ardian Saputra, S.H. saat menyerahkan tali asih kepada anak yatim piatu di Masjid Al-Ikhlas, Desa Madukoro, Kecamatan Kotabumi Utara, Kamis malam (26/7).

FOTO RIDUAN/RNN

bagi pengurus KNPI dengan masyarakat dan pemuda, khususnya yang ada di kecamatan maupun desa. ’’Kini waktunya KNPI hadir di masyarakat dan menjawab berbagai keluhan terkait dengan kepemudaan,” katanya. Pada acara itu, Ardian juga menyerahkan bantuan ke pengurus masjid dan menyantuni sekitar

60 orang anak yatim piatu serta masyarakat kurang mampu yang ada di kecamatan itu. ’’Bantuan ini jangan dilihat nilainya, tapi lebih kepada bentuk kepeduliannya,” tuturnya. Putra sulung Bupati Lampura Zainal Abidin ini mengharapkan peran serta pemuda Lampura dalam mendukung dan menjaga

hasil pembangunan. Ini agar bisa lebih tahan lama dan bisa dinikmati seluruh masyarakat. ’’Ini sebagai salah satu bentuk partisipasi pemuda dalam mengisi pembangunan. Jadi sebagai kaum yang memang masih energik, sebaiknya mampu memberikan masukan-masukan yang positif kepada pemerintah, khususnya

dalam pelaksanaan pembangunan di Lampura ini,” ungkapnya. Diketahui, pada acara itu juga dirangkai dengan tausiyah Ramadan oleh Ustad Joko yang dihadiri pengurus DPD KNPI Lampung Imam Santoso dan sejumlah OKP kemahasiswaan. Di antaranya HMI, PMII, dan IMM, serta ormas Pemuda Pancasila. (rnn/c2/whk)

Pekan Kedua Ramadan, Harga Sembako Turun BANDARLAMPUNG – Memasuki pekan kedua Ramadan, sejumlah harga bahan kebutuhan pokok mulai mengalami penurunan. Kendati demikian, diperkirakan penurunan harga itu hanya berlangsung sementara. Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan Lampung Ardhi Wijaya didampingi Kasi Bina Pasar Hasanudin mengatakan, sejumlah komoditas yang mengalami penurunan harga itu mencakup gula pasir, daging ayam broiler, dan cabai merah biasa. Untuk gula pasir, terhitung sejak dua hari belakangan berkisar pada angka Rp12.250 per kilogram. ’’Semula harganya memang me-

nginjak Rp13 ribu/kg. Tapi, sekarang sudah turun,” ujarnya kemarin. Sementara daging ayam broiler dalam kurun dua hari belakangan ini juga mengalami penurunan harga sampai Rp1.000. Semula harganya berada di kisaran Rp29 ribu/kg, kini turun menjadi Rp28 ribu/kg. Begitu juga dengan harga cabai merah biasa dan cabai merah keriting yang semula harganya Rp21 ribu/kg, kini turun menjadi Rp20 ribu/kg. Dia menerangkan, khusus untuk gula, adanya penurunan harga disebabkan kecenderungan harganya di tingkat distributor mengalami penurunan.

Terlebih ketersediaan stok juga mencukupi, sementara permintaan berkurang. ’’Ini juga akibat efek dari pasar murah. Sejumlah pemerintah kan menggelar pasar murah dan menjual gula pasir di bawah harga standar,” ungkapnya. Meski begitu, dirinya yakin menjelang hari raya Idul Fitri, harga-harga kebutuhan pokok yang tadinya mengalami penurunan akan kembali mengalami kenaikan. ’’Penyebabnya, permintaan diperkirakan meningkat. Tapi, kami akan tetap melakukan inspeksi ke pasar untuk memantau harga,” janjinya. (wdi/c2/whk)

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

TURUN: Memasuki pekan kedua Ramadan, sejumlah harga bahan kebutuhan pokok mulai mengalami penurunan. Meski demikian, diperkirakan penurunan harga itu hanya berlangsung sementara.

Berpuasa: Antara Hakikat dan Implementasi (1) FIRMAN Allah dalam Alquran Surat Al-Baqarah: ’’Maka ingatlah ketika Tuhanmu berkata kepada para malaikat, Aku akan menciptakan manusia ke muka bumi sebagai khalifah.” Khalifah adalah penguasa yang ditugaskan untuk melaksanakan tugas-tugas ketuhanan. Penguasa sesungguhnya bukanlah raja, presiden, gubernur, bupati, wali kota, atau apa pun lainnya yang hanya sebutan bagi jabatan duniawi. Khalifah yang sesungguhnya adalah manusia yang adil dan bijaksana. Pertama-tama, kepada dirinya sendiri dan terutama kepada makhluk Allah lainnya. Untuk melaksanakan tugas kekhalifahan itu, Allah mengamanahkan tujuh dari dua puluh sifat yang dimiliki-Nya. Dengan ketujuh sifat itu, manusia mampu berkatakata, memandang, mendengar, memakai akal pikir, memakai rasa, melakukan perbuatan, dan melangkah (bepergian). Kemudian Allah menurunkan melalui para rasul-Nya aturan-aturan yang meliputi hak dan kewajiban bagi para khalifah-Nya. Salah satu di antaranya adalah berkenaan dengan berpuasa. Berpuasa diwajibkan sesuai syarat-syarat dan rukun-rukunnya selama sebulan penuh pada Ramadan setiap tahun (QS Al-Baqarah) serta puasa-puasa sunah dianjurkan pada waktu tertentu

sepanjang tahun. Puasa adalah menahan diri dan menyucikan ketujuh sifat yang melekat pada diri kita dari hal-hal yang tidak diridai Allah. Puasa yang sesungguhnya bukan sekadar menjauhkan diri dari hal-hal yang dapat menggugurkan puasa seperti tidak makan dan tidak minum sejak terbit fajar hingga terbenam matahari. Puasa yang sesungguhnya adalah puasa 7 sifat melalui 7 anggota badan: 1. Puasakan dan sucikan lisanmu dari ucapan yang Allah tidak rida. 2. Puasakan dan sucikan peng lihatanmu dari melihat hal yang Allah tidak rida. 3. Puasakan dan sucikan pen dengaranmu dari mendengar hal yang Allah tidak rida. 4. Puasakan dan sucikan per buatanmu dari melakukan hal yang Allah tidak rida. 5. Puasakan dan sucikan lang kahmu dari menuju kepada hal yang Allah tidak rida. 6. Puasakan dan sucikan pikirmu dari memikirkan hal yang Allah tidak rida. 7. Puasakan dan sucikan hatimu prasangka-prasangka yang Allah tidak rida. Ini berarti berpuasa yang sesungguhnya tidak hanya selama Ramadan atau pada waktu-waktu tertentu di luar Ramadan serta tidak dibatasi oleh terbit fajar dan

Oleh Ridwan Hatta Pengasuh Pengkajian Alif Lam Mim Bandarlampung terbenamnya matahari. Puasa yang sesungguhnya adalah puasa sepanjang hayat untuk selalu berjuang menjaga kesucian 7 sifat yang melekat pada diri. Jika kita mati dalam keadaan hakikat berpuasa, zat keluar dari sifatnya dalam keadaan suci. Yang suci kembali kepada Yang Maha Suci, maka apakah yang dapat mencegahnya? Dampak Berpuasa Ada tiga aspek yang akan berubah jika puasa dilakukan dengan bersungguh-sungguh. Yang pertama adalah aspek fisik. Setelah berbulan-bulan perut dicekoki dengan berbagai makanan yang tak jelas kualitas dan kuantitasnya, maka sebagian bahan tak berguna yang dibawa makanan itu seperti kolesterol, gula berlebih, lemak, dan residu zat-zat aditif berbahaya, menumpuk di dalam tubuh, di pembuluh darah, di saluran pencernaan, dan di berbagai jaringan tubuh. Zat-zat tak berguna itu membebani organ-organ vital, seperti jantung, paru-paru, hati, pankreas, dan ginjal untuk bekerja lebih keras lagi. Akhirnya, me-

nimbulkan berbagai penyakit degeneratif yang bahkan belum pernah ada sebelumnya. Dengan berpuasa sebulan penuh, tubuh kita memiliki kesempatan lebih banyak untuk memperbaiki dan merevitalisasi organ-organnya serta membuang lebih banyak racun dan residu. Dengan berpuasa, orang pasti merasa lebih sehat dan tubuhnya menjadi lebih proporsional. Yang kedua adalah aspek batin. Aktivitas fisik manusia dipengaruhi oleh akal pikir, rasa, dan nafsu. Melalui puasa Ramadan, manusia dilatih mengasah akal pikir, menata rasa, dan mengendalikan hawa nafsunya. Makan dan minum menghasilkan energi yang menggerakkan aktivitas. Ketika energi cukup, aktivitas fisik menguat. Pada keadaan di mana aktivitas fisik menguat, hawa nafsu akan mendominasi akal pikir dan rasa, sehingga keadaan jiwa manusia menjadi tidak seimbang. Dengan mengurangi dan mengubah frekuensi makan-minum, asupan energi berkurang, aktivitas fisik berkurang bahkan melemah, serta dominasi nafsu berkurang, sementara aktivitas akal pikir dan rasa relatif tetap. Dengan keadaan seperti ini, manusia dapat berpikir lebih jernih dan hati lebih tenang, sehingga dapat menimbang dan melakukan tindakan maupun amal perbuatan dengan lebih

Tiga... ’’Surat itu sudah kami balas dengan melampirkan jadwal penukaran uang pecahan. Yakni pada 10–13 Agustus 2012. Pelayanan dibuka sejak pukul 08.30– 11.30 WIB,” ujarnya. Dia melanjutkan, BRI juga sudah menunjuk dua cabangnya untuk melayani penukaran uang.

Sambungan dari Hal. 12 Yakni BRI Kantor Cabang Telukbetung Selatan yang terletak di Jl. Laksamana Malahayati dan Kantor Cabang Tanjungkarang. ’’Kami hanya dapat jatah tiga hari untuk setiap kantor dari KPBI guna melayani masyarakat dalam hal penukaran uang pecahan pada Lebaran nanti,” ungkapnya.

Dia mengungkapkan, BRI Kantor Cabang Telukbetung Selatan telah disiapkan uang Rp18 miliar dengan komposisi pecahan Rp2 ribu, Rp5 ribu, Rp10 ribu, dan Rp20 ribu. Sedangkan untuk BRI Kantor Cabang Tanjungkarang disiapkan Rp2,5 miliar. Diketahui, untuk BNI Cabang

Bandarlampung, pelayanan penukaran uang dilaksanakan di Kantor Cabang Utama BNI Bandarlampung yang terletak di Jl. Kartini, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, dan Kantor Cabang Pembantu BNI di Jl. Teuku Umar pada 7–9 Agustus 2012. Waktu penukaran dimulai

Tanamkan... itu mengaku pernah ada cerita lucu saat menjalankan puasa ketika masih duduk di bangku SD. Dia menceritakan, kala itu pernah lupa sedang berpuasa. Karena cuaca sangat panas, ia tidak sengaja meminum air kelapa. Ketika sadar, ia mengaku sangat takut diketahui orang tuanya. Peristiwa itu disembunyikannya, namun membuat hatinya resah.

baik. Yang ketiga adalah aspek sosial. Ketika tubuh kita merasakan beratnya menahan lapar, dahaga, dan lelah fisik walaupun hanya selama 12 jam sehari, tentu akan muncul perasaan bahwa hal yang sama atau bahkan lebih berat dirasakan oleh orang-orang lain yang mungkin hanya makan sehari sekali dengan kualitas yang apa adanya. Mereka adalah golongan masyarakat yang berada di bawah garis kelayakan hidup, yang harus menanggung beban kerja yang overloaded dengan pendapatan ala kadarnya. Jika perasaan ini muncul pada diri yang berpuasa, pasti akan diikuti dengan rasa bersyukur karena ternyata kita masih lebih baik bahkan jauh lebih baik dibandingkan kelompok masyarakat itu. Rasa syukur ini akan menimbulkan penghargaan terhadap apa pun yang telah Allah berikan kepada kita. Di samping rasa syukur terhadap diri sendiri, juga akan muncul empati terhadap keadaan golongan yang berkekurangan tadi. Jika empati diikuti dengan tindakan nyata secara bersama-sama, akan muncullah gelombang gerakan sosial untuk mengatasi keadaan golongan masyarakat yang berkekurangan itu. Inilah sebenarnya tujuan berpuasa, agar kita tidak hanya bersyukur dan berpuas diri pada keadaan sendiri. Tapi, juga peduli kepada keadaan sesama. (*)

pukul 10.00–14.00 WIB. Sedangkan untuk Bank Lampung, pelayanan penukaran uang pecahan dilaksanakan pada 16 Agustus 2012 sejak pukul 09.00– 14.00 WIB. Pelayanan penukaran dilakukan di Bank Lampung yang terletak di Jl. Wolter Monginsidi. (hyt/c2/whk)

Sambungan dari Hal. 12 Akhirnya, ketika tiba di rumah, orang tuanya menanyakan kepadanya apakah masih berpuasa atau tidak. Karena pertanyaan itu diajukan dengan nada yang menyejukkan dan menekankan pentingnya arti kejujuran, akhirnya Idrus mengaku tidak sengaja meminum air kelapa. ’’Ini yang selalu masih saya ingat. Betapa nilai-nilai kejujuran

dan kedisiplinan harus dijunjung tinggi. Hal itu saya terapkan dalam keseharian, termasuk menjabat di pemerintahan,” kata suami Hj. Aslaini itu. Menurutnya, Ramadan memiliki nilai untuk semakin memperbarui dan meningkatkan kualitas keimanan. ’’Bila disebut kawah candradimuka, memang benar. Harapannya, lebih meningkatkan keimanan dan ketak-

waan setelah berpuasa Ramadan,” paparnya. Dia menegaskan, Ramadan hendaknya dijadikan para PNS untuk meningkatkan kualitas pekerjaan. Ramadan justru harus dimaknai sebagai bulan penuh amal. ’’Bekerja bila ikhlas dengan niat ibadah akan menjadi amal. Dengan demikian, harapannya ada peningkatan kinerja,” ungkapnya.

Mantan kepala Dinas Pendidikan Bandarlampung ini menambahkan, dengan adanya Ramadan, bukan menjadi alasan untuk mengendurkan etos kerja. ’’Terus survive. Tekanan, tantangan, dan masalah yang dihadapi akan ada penyelesaiannya. Serahkan kepada Allah SWT. Insya Allah, kita akan menjadi lebih baik lagi. Ikhlas itu kuncinya,,” pesannya. (sag/c2/whk)


12

RADAR LAMPUNG

SABTU, 28 JULI 2012

Tiga Bank Layani Penukaran Uang BANDARLAMPUNG – Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPBI) Lampung menunjuk tiga bank untuk melayani penukaran uang oleh masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri. Ketiga bank itu adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Nasional Indonesia

(BNI), dan Bank Lampung. Ketiga bank itu dipersiapkan untuk menghadapi lonjakan kebutuhan uang pecahan di Provinsi Lampung. Pelayanan penukaran dimulai sejak 1 Agustus 2012. Asisten Manajer Operasional BRI Kantor

IMSAK

04:40

ASHAR

15:30

SUBUH

04:50

MAGRIB

18:03

DZUHUR

12:07

ISYA

19:16

Cabang Tanjungkarang Agus Haryanto mengatakan, pihaknya menerima surat kerja sama layanan penukaran uang dari Bank Indonesia (BI) No. 14/157/Bdl. Baca TIGA Hal. 11

Pertanyaan HABIS sahur, tidur satu ranjang dengan istri. Bagaimana hukumnya? (087797738000) Jawaban PUASA adalah menahan memasukkan sesuatu ke dalam tubuh, seperti makan dan minum. Puasa juga mewajibkan untuk menahan hawa nafsu. Jika maksud Anda hanya tidur tanpa melakukan apa pun, tentu sah puasanya. Namun, jika berhubungan badan atau melakukan hal-hal yang menimbulkan nafsu, tentu puasa menjadi batal. Sebaiknya sehabis sahur, jangan kembali tidur. Tapi, salat subuh, mengaji, atau berolahraga. Itu akan membuat puasa kita menjadi lebih baik. (Drs. Hi. Mawardi A.S., Ketua MUI Lampung)

PENGALAMAN TOKOH

Tanamkan Disiplin

PENYUMBANG MUKENA BERSIH 27 JULI 2012 NAMA HAMBA ALLAH

ALAMAT JUMLAH GLORA PERSADA 10

PENYUMBANG 29 JUNI–26 JULI 2012 TOTAL

298 308

MUKENA YANG TELAH DISALURKAN TANGGAL JUMLAH 15 JULI 2012 47 18 JULI 2012 50 23 JULI 2012 40 26 JULI 2012 50 TOTAL 187

Lampung kemarin. Fauzan mengaku bahwa pihaknya merasa tergerak membantu setiap narasumber rubrik Kaki Langit Radar Lampung lantaran dari pemberitaan yang disajikan, semua narasumber itu berlatar belakang kaum

DISIPLIN. Itulah prinsip yang dipegang teguh Sekretaris Kabupaten Pringsewu Drs. Idrus Efendi dalam menjalankan hidup. Menurutnya, sikap itu sudah ditanamkan sejak kecil oleh orang tuanya. Karena itu, tidak heran ketika masih duduk di bangku sekolah dasar (SD), dirinya sudah mulai berpuasa. ’’Sikap disiplin itu yang selalu saya kenang dan ingat. Termasuk menjalankan ibadah puasa Ramadan,” Idrus Efendi ujarnya, Rabu (25/7). Pejabat karir nomor satu di Pemkab Pringsewu

Baca KNPI Hal. 11

Baca TANAMKAN Hal. 11

FOTO ANTON ADI WIJAYA

BAGI SEMBAKO: DPD KNPI Kota Bandarlampung membagikan sembako kepada warga Kota Bandarlampung kemarin.

KNPI Respons Rubrik Kaki Langit Bantu Sembako setiap Narasumber BANDARLAMPUNG – Rubrik Kaki Langit Radar Lampung menuai respons. DPD KNPI Kota Bandarlampung menyatakan akan membantu setiap narasumber rubrik

yang selalu ada di Radar Lampung setiap Ramadan ini. Ketua DPD KNPI Kota Bandarlampung Fauzan Sibron mengatakan, bantuan yang diberikan berbentuk paket sembilan bahan pokok (sembako). ’’Jadi setiap narasumber pada rubrik itu akan kami berikan satu paket sembako,” ujarnya kepada Radar

FOTO ANDRI

BERBUKA BERSAMA: Ketua MPW Pemuda Pancasila Lampung Rycko Menoza saat berbuka bersama dengan keluarga besar Pemuda Pancasila Lampung di Restoran Golden Dragon, Bandarlampung, kemarin.

Jaga Silaturahmi Melalui Berbuka Bersama BANDARLAMPUNG – MPW Pemuda Pancasila Lampung menggelar buka puasa bersama di Restoran Golden Dragon, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandarlampung, kemarin. Ketua MPW Pemuda Pancasila Lampung Rycko Menoza S.Z.P. mengatakan, buka puasa bersama yang diadakan untuk menjalin silaturahmi antaranggota Pemuda Pancasila. Menurutnya, kegiatan

itu juga sengaja diagendakan untuk mengetahui kegiatan apa saja yang telah dilakukan selama lima tahun ke belakang. ’’Saya tidak ingin jika ada yang berpikiran kalau Pemuda Pancasila selama ini tidak ada kegiatan. Makanya dengan disampaikan secara terbuka, para anggota merasakan organisasi ini berjalan sesuai AD/ART,” ujarnya. Pada kesempatan itu, pria yang

juga bupati Lampung Selatan ini sempat memberikan komentar terkait rencana pemilihan ketua MPW Pemuda Pancasila Lampung pada September 2012. Dia mengaku senang jika ada kader yang potensial untuk ikut mencalon. ’’Ya, silakan saja jika ada kader yang potensial mencalonkan diri. Semuanya itu kan mempunyai Baca JAGA Hal. 11

Sayfudin, Tukang Sol Sepatu Keliling

Sering Menginap di Masjid karena Kemalaman Pekerjaannya sebagai tukang sol keliling memaksanya harus berjalan mengelilingi Kota Bandarlampung setiap hari. Aktivitas itu sering membuatnya terpaksa menginap di masjid lantaran kemalaman. Bagaimana kisahnya?

Laporan Andri Apriyadi, BANDARLAMPUNG TERIAKAN seorang pria terdengar di antara suara sepeda motor dan mobil yang melaju di Jl. Sultan Agung, Kedaton, Bandarlampung, sekitar pukul 11.30 WIB kemarin. Sontak, Radar Lampung yang

FOTO ANDRI APRIYADI

MENGINAP DI MASJID: Sayfudin terpaksa menginap di masjid jika kemalaman berjalan menjajakan jasanya sebagai tukang sol sepatu keliling.

siang itu tengah duduk di jalan tersebut menengok ke arah teriakan itu. Kala itu, terlihat seorang pria berbaju kuning dengan menenteng peralatan sol berjalan

menyusuri jalan dengan wajah tertunduk. ’’Sol sepatu,” teriaknya lagi. Baca SERING Hal. 11


SABTU, 28 JULI 2012

1 INGGRIS RAYA

RADAR LAMPUNG

V

SENEGAL

13

1

SINYAL MERAH TUAN RUMAH MANCHESTER – Sepak bola merupakan olahraga paling favorit di Inggris. Namun, publik Inggris juga harus siap menelan kenyataan pahit jika tim mereka yang melebur menjadi tim Inggris Raya menuai prestasi mengecewakan di Olimpiade 2012. Ya, langkah Inggris Raya untuk meraih emas di cabang sepak bola dinilai cukup berat. Itu tak lepas dari hasil pertama Inggris Raya di penyisihan grup A di Old Trafford, Manchester, kemarin dini hari WIB. Skuad asuhan Stuart Pearce itu hanya bermain imbang 1-1 (1-0) melawan Senegal. Inggris Raya sebagai tuan rumah sempat unggul pada menit ke-20 melalui gol Craig Bellamy. Ketahanan fisik menjadi salah satu masalah utama para pemain Inggris Raya. Itu sebabnya mereka keteteran pada 20 menit akhir. Dampaknya, Ryan Giggs dkk. kesulitan membendung arus tekanan pemain Senegal. Reaksi para pemain Inggris Raya ketika berada dalam kondisi tertekan juga kurang bagus. Akibatnya, pada menit ke-82 alias delapan menit sebelum waktu normal berakhir, Pape Moussa Konate mencetak gol dan merusak pesta Inggris Raya di Old Trafford. ’’Saya pikir, kondisi fisik para pemain butuh perbaikan. Anda bisa lihat, selama 20 menit terakhir segalanya terlihat begitu sulit. Tetapi, masih ada kesempatan di laga lain dan kami harus terus melaju ke babak berikutnya,’’ beber Bellamy sebagaimana dikutip Reuters. Kegagalan merebut poin penuh pada pertandingan pertama memperberat beban Pearce. Sebab, di laga berikutnya mereka harus menang melawan Uni Emirat Arab (UEA) pada 29 Juli dan Uruguay pada laga terakhir (1/8). ’’Sangat penting bagi kami untuk menang. Kami sudah lihat apa yang Uruguay bisa lakukan. Kami menginginkan kemenangan, sayang sekali itu tidak kami dapatkan. Kami harus menang melawan UEA dan itu akan membuat kami lebih tenang,’’ ucap striker Liverpool itu. Kapten Inggris Raya Ryan Giggs mengakui bahwa hasil imbang cukup adil mengingat performa mereka yang tidak begitu bagus. ’’Kami harus tetap berpikir positif. Ini laga kompetitif pertama kami, fisik memang masih drop,’’ jelas Giggs. Hanya, Giggs agak kecewa dengan permainan keras Senegal. Termasuk pelanggaran terhadap Bellamy di area terlarang yang lepas dari pengawasan wasit asal Uzbekistan Ravshan Irmatov. ’’Saya pikir, cukup beruntung karena Senegal bisa mengakhiri pertandingan dengan tetap sebelas pemain,’’ kata Giggs. ’’Tak ada konsistensi. Craig Bellamy dikartu kuning karena melanggar saat berusaha menyundul bola. Di sisi lain, ada beberapa tekel menggelikan, tapi Anda bahkan tak melihat satu pun kartu kuning,’’ kecam pemain Manchester United itu. Performa Inggris Raya oleh media di Inggris disebut tidak beda jauh dari tim Inggris pada Euro 2012. Problem mereka tidak jauh beda, yakni miskin kreativitas dan tidak memiliki striker yang mantap. Bellamy dan Giggs juga belum mampu menutupi kekurangan itu. (jpnn/c3/ ewi)

Non Inggris Pilih Tutup Mulut

SAMA KUAT: Penyerang Inggris Raya Craig Bellamy merayakan golnya ke gawang Senegal. Laga yang berlangsung di Old Trafford itu berakhir 1-1. FOTO ANDREW YATES/AFP

Terlalu Individual

GRAFIS: AYEP KANCEE

Luis Suarez Abaikan Ejekan SEKITAR 51 ribu penonton yang menyaksikan laga Uni Emirat Arab (UEA) versus Uruguay di Old Trafford tiba-tiba menjadi musuh bagi Luis Suarez. Teriakan boo dan kata-kata berbau ejekan lainnya spontan terdengar setiap Suarez menyentuh bola. Old Trafford merupakan stadion yang menjadi kandang Manchester United. Nah, penonton yang rata-rata pendukung United itu sepertinya masih kesal dengan bomber Liverpool itu yang melakukan tindakan berbau rasialis terhadap bek United Patrice Evra musim lalu. Teror terhadap Suarez semakin deras setelah UEA unggul pada menit ke-23 lewat aksi Ismaeil Matar.

Namun, Suarez tak terpengaruh dengan teror tersebut. Dia tetap tampil maksimal di lapangan. Bahkan, dia menjadi kreator atas lahirnya dua gol balasan Uruguay lewat Gaston Ramirez (42’) dan Nicolas Lodeiro (56’). Dua gol tersebut sekaligus memastikan kemenangan Uruguay 2-1 di laga perdana grup A. ”Saya sudah terbiasa bermain di bawah teror penonton,’’ kata Suarez kepada Reuters setelah pertandingan. ”Saya mendapat ejekan di hampir semua stadion di Inggris. Itu wajar dan saya tak peduli. Sebab, saya lebih memperhatikan dukungan dari suporter Uruguay,’’ timpalnya. Di kubu UEA, kapten sekaligus

INIL AH konsekuensi membentuk skuad yang pemainnya berasal dari sejumlah negara. Pemain ”non pribumi” bakal mengalami kesulitan ketika dikumandangkan lagu kebangsaan. Kendala ini pula yang dirasakan sejumlah pemain Inggris Raya jelang kick-off laga melawan Senegal kemarin dini hari WIB. Ryan Giggs, Craig Bellamy, Joe Allen, dan Neil Taylor yang berasal dari Wales memilih tutup mulut saat lagu kebangsaan Inggris Good Save The Queen berkumandang. Kamera televisi beberapa kali menyorot Giggs yang tetap tutup mulut hingga lagu bait terakhir. Ini bisa dimaklumi lantaran Giggs adalah kapten tim Britania Raya. Saat dimintai komentar, Stuart Pearce selaku pelatih Britania Raya tak mempersoalkan. ”Saya tak punya kebijakan soal pemain yang tak menyanyikan lagu kebangsaan. Semua terserah mereka. Beberapa pemain menyanyikan dan menghayatinya, sebagian yang lain tidak. Kami tak bisa melarangnya,” cetus Pearce seperti dikutip Daily Mail. Pearce juga tak kecewa lantaran Giggs sebagai kapten tim tak ikut menyanyikan lagu kebangsaan. ”Tak masalah, itu bukan persoalan besar,” ujarnya. Pearce memang tak mempermasalahkan. Namun, sikap pemain non Inggris yang tak ikut menyanyikan lagu God Save The Queen langsung menuai kecaman dari fans di akun Twitter. Fans menganggap sikap mereka sangat memalukan. Mantan pemain Wales Robbie Savage yang kini menjadi komentator BBC juga kecewa dengan sikap Giggs dkk. ”Barangkali mereka tidak bisa menyanyikannya. Atau, barangkali mereka tidak tahu. Tapi, ini adalah tim Inggris Raya,” kecamnya. ”Saya paham kalau mereka orang Wales jadi mereka tak sungguh-sungguh menyanyikan lagu kebangsaan. Tapi, mereka kan bermain untuk Inggris Raya,” tambah Savage. (jpnn/ c3/ewi)

pencetak gol Ismaeil Matar tak terlalu kecewa dengan kekalahan timnya. Pemain yang dijuluki Wayne Roonye-nya UEA itu bahkan merasa permainannya jauh lebih berkembang setelah disaksikan banyak suporter. Sebab, biasanya, di UEA laga sepak bola hanya disaksikan sekitar seribu penonton. ”Ini pertandingan level tinggi. Jika mendapat peluang, Anda harus bisa memaksimalkannya,’’ cetus Matar. (jpnn/c3/ewi) BERSITEGANG: Pemain UAE Hamdan Al Kamali (dua dari kiri) bersitegang dengan bintang Uruguay Luis Suarez (tiga dari kanan). FOTO ANDREW YATES/AFP

NEYMAR dianggap sebagai bintang yang akan bersinar pada Olimpiade 2012 London. Sebab, setelah Lionel Messi absen lantaran Argentina tersingkir di pra Olimpiade, praktis memang hanya Neymar bintang muda yang sinarnya paling terang saat ini. Neymar telah menunjukkan prestasi hebat bersama Santos. Berkat kontribusinya Santos tampil sebagai jawara di Copa Libertadores 2011 serta tiga kali juara Campeonato Paulista. Striker berusia 20 tahun itu juga pernah membawa Brasil menjuarai Piala Amerika Selatan Junior pada 2011. Neymar Dengan sederet prestasi tersebut, tak berlebihan jika Neymar diyakini bisa membawa Brasil meraih medali emas pertama di Olimpiade. Neymar pun menjawab ekspektasi itu ketika menaklukkan Mesir 3-2 (3-0) di Millenium Stadium, Cardiff kemarin dini hari WIB. Neymar menyumbang satu dari tiga gol kemenangan tim Samba Muda –julukan timnas Brasil U-23 pada menit ke-30. Dua gol lainnya dilesakkan Rafael (16) dan Leandro Damiao (26). Meski menang dan Neymar mencetak gol, kinerja pemain 20 tahun itu dinilai belum memuaskan. Terutama di babak kedua ketika Neymar mulai jarang melakukan tusukan, dan Mesir bisa mencetak dua gol balasan lewat Mohamed Aboutrika (52) dan Mohamed Salah (76). Neymar dinilai bermain terlalu individual. ’’Saya yakin dia punya talenta hebat, tetapi harusnya dia bermain untuk timnya,’’ kritik Hany Ramzy, pelatih Mesir seperti dikutip Goal. ’’Terkadang saya berpikir dia hanya bermain untuk kejayaan diri sendiri. Hanya untuk menunjukkan dirinya memiliki talenta hebat. Saya pikir dia masih muda dan masih punya kesempatan belajar bermain untuk tim,’’ ucap Ramzy. Neymar tidak peduli dengan kritik itu. Dia juga menolak anggapan dirinya bermain terlalu individual. ’’Saya tidak berpikir kasusnya seperti itu. Saya bekerja keras untuk tim dan itu yang saya inginkan, membawa tim ini pulang dengan medali emas,’’ kilah Neymar. (jpnn/c3/ewi)


14

RADAR LAMPUNG

SABTU, 28 JULI 2012

Fergie Beraksi di Catwalk SHANGHAI – Usianya memang sudah 70 tahun. Tapi, Sir Alex Ferguson masih sanggup berjalan tegap layaknya pria muda, bahkan berlenggak-lenggok dan bergaya. Itu terlihat saat pelatih Manchester United tersebut tampil di catwalk dalam sebuah acara malam amal di Shanghai. Fergie –sapaan akrab Ferguson– tidak tampil sendirian. Bersama sejumlah anak asuhannya, mereka mempromosikan Yayasan Manchester United. Skuad United yang tengah menjalani pramusim di Tiongkok diplot sebagai model sebuah arloji asal Swiss yang juga sponsor United, Hublot. Fergie pun lebih menjadi perhatian penonton dibandingkan anak asuhnya yang berperawakan atletis seperti Rio Ferdinand, Javier Hernandez, maupun bintang baru Shinji Kagawa. Sekalipun baru tampil perdana di atas catwalk, pelatih yang menangani United selama 26 tahun terakhir itu tidak kikuk dan justru menikmati. ’’Kami sangat bahagia berada di Tiongkok serta mendapat kesempatan tampil dalam sebuah acara fashion yang fantastis,’’ beber

Alex Ferguson FOTO AFP

Fergie seperti dilansir di situs resmi klub. Tentu saja, aksi Fergie di atas catwalk lebih karena permintaan sponsor dibandingkan kemauannya. Tapi, siapa tahu saja pelatih yang telah mengoleksi 48 trofi di berbagai ajang tersebut berubah pikiran. (jpnn/c3/ewi)

Bintang Musim Ini, Scommessopoli FOTO NET

FAVORIT JUARA: Skuad Juventus tetap difavoritkan menjadi juara Serie A musim ini.

Meneropong Persaingan Scudetto Serie A 2012-2013

Siapa Bisa Hentikan Nyonya Tua? Juventus ditempatkan sebagai favorit juara oleh berbagai rumah bursa Eropa. Ketika AC Milan dan Inter Milan sibuk dengan internal masing-masing, AS Roma dan Lazio menyiapkan kejutan. KETIKA Juventus mengakhiri musim lalu sebagai scudetto dengan rekor tidak terkalahkan dalam 38 laga (23 menang dan 15 seri), kepergian Alessandro Del Piero hanya menjadi cerita kecil. Padahal, Del Piero telah menjadi ikon Juve dengan menghabiskan 19 musim bersama klub asal Turin itu serta mempersembahkan enam scudetto. Namun, capaian Nyonya Tua

–sebutan Juve– musim lalu memang sebuah cerita hebat. Lebih hebat dibandingkan AC Milan musim 1991-1992 karena Serie A hanya diikuti 34 kontestan maupun Perugia musim 19781979 (30 tim). Sukses yang mungkin masih akan berlanjut musim ini. Juve mungkin sulit untuk kembali mengulang statistik musim lalu. Tapi, Gianluigi Buffon cs tetap difavoritkan untuk memenangi scudetto ke-29. Itu karena Juve yang akan mengawali kickoff musim ini kontra Parma (25/8) memiliki modal kuat. Skuad utama relatif tidak berubah, bahkan lebih komplet seiring masuknya muka-muka baru di berbagai lini. Di antaranya defender berpengalaman asal

Brasil, Lucio, lalu Mauricio Isla dan Kwadwo Asamoah yang diakuisisi dari Udinese, serta striker muda yang ditarik pulang dari Parma, Sebastian Giovinco. ’’Skuad musim in tidak hanya dipersiapkan untuk mempertahankan gelar di liga domestik, melainkan juga kompetitif di liga Eropa (Liga Champions),’’ koar defender Juventus Giorgio Chiellini seperti dilansir Canale Juve. Jika sudah begitu, siapa yang bisa menghentikan Juve? Milan yang menjadi rival utama Juve musim lalu malah berkurang kekuatannya seiring menjual pemain bintang plus ditinggal bintang senior. ’’Apapun situasi musim ini, Milan tetap sebuah tim dengan mentalitas juara,’’ jelas gelandang serang Milan

Kevin-Prince Boateng yang musim ini mengenakan kostum nomor 10 kepada Football Italia. Inter Milan yang hanya finis peringkat keenam musim lalu juga diragukan bisa menyaingi Juve dengan nakhoda pelatih muda Andrea Stramaccioni. Tapi, striker Inter Diego Milito op_ timistis bakal meraih hasil lebih baik musim ini dengan satu catatan. ’’Awal musim sangat krusial dan kami tidak boleh mengulang start buruk musim lalu,’’ ucap striker Inter Diego Milito kepada Mediaset. Sementara itu, dua klub ibu kota, AS Roma dan Lazio, memiliki potensi bersaing di jalur scudetto asalkan tidak lagi bermasalah dengan juru strategi masingmasing. Setelah melengserkan

pelatih muda Luis Enrique, Roma beralih kepada allenatore kawakan Zdenek Zeman. Sedangkan Lazio ingin mencari suasana baru dengan menunjuk Vladimir Petkovic. ’’Skuad kami musim ini masih bisa berkembang lebih baik lagi,’’ tutur Zeman yang musim lalu membawa Pescara juara Serie B serta promosi ke Serie A seperti dikutip Corriere dello Sport. Bagaimana dengan Napoli dan Udinese? Keduanya butuh kerja ekstrakeras untuk merebut status kuda hitam dengan skuad yang statis, bahkan cenderung lebih lemah dibandingkan musim lalu. ’’Persaingan scudetto musim ini masih akan melibatkan Juve dan Milan,’’ prediksi Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis di situs resmi klub. (jpnn/c3/ewi)

Nerazzurri Start di Split, Dijamu Hajduk INTER Milan tidak akan mengawali musim ini di Serie A, melainkan Europa League. Nerazzurri – sebutan Inter– sudah harus turun lapangan pekan depan (2/8) atau saat melawat ke kandang klub Kroasia Hajduk Split dalam leg pertama kualifikasi. Hajduk akhirnya menjadi lawan Inter sekalipun kalah 0-1 dari tuan

rumah FC Skonto di Riga, Latvia, kemarin dini hari WIB. Hajduk tetap lolos karena unggul agregat 2-1. Pertemuan Inter versus Hajduk adalah yang pertama dalam sejarah kedua tim. Allenatore Inter Andre Stramaccioni pun memperlihatkan apabila dirinya lebih memberi perhatian di Europa League dibandingkan

agenda timnya Serie A ketika diwawancara kemarin. ’’Start Serie A menarik karena kami akan menghadapi juara Serie B di San Siro lalu away ke AS Roma di pekan berikutnya,’’ jelas Stramaccioni sebagaimana dilansir Football Italia. ’’Tapi, start kami di Europa League tak kalah menarik,’’ sambung pelatih yang musim lalu

masih berstatus karteker tersebut. Skuad Inter di Europa League telah didaftarkan. Yang menarik, dari susunan 25 pemain, tidak tercantum nama kiper Julio Cesar dan striker Giampaolo Pazzini. Itu semakin memperkuat kabar bahwa kedua pemain bakal dilepas musim ini atau menyusul Lucio (ke Juventus) dan Diego Forlan (Internacional).

Pada sisi lain, Dejan Stankovic dan Ricky Alvarez juga tidak masuk skuad. Tapi, keduanya memang tengah dibekap cedera. Sementara bek kanan Brasil Maicon masih berada dalam daftar. Tapi, Maicon mengklaim dirinya tidak akan membela Inter lagi dan tengah dalam proses menuju Real Madrid. (jpnn/c3/ewi)

BUKAN hal aneh ketika Wakil Presiden AC Milan Adriano Galliani mengatakan tidak ada pemain bintang yang tertarik merumput di Serie A musim ini. Bagaimana tidak, Milan saja malah melepas dua bintangnya, Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva, ke Paris Saint-Germain (PSG). Ezequiel Lavezzi malah lebih dulu meninggalkan Napoli menuju PSG. Sedangkan Inter Milan melepas Diego Forlan ke Internacional dan bisa diikuti Maicon. Kemarin, Juventus juga mengumumkan mundur dari perburuan topskor Premier League musim lalu, Robin van Persie. Seiring sulitnya mendatangkan bintang baru, Milan pun coba mendatangkan kembali bintang lama mereka, Kaka. Milan dikabarkan sudah melepas tawaran EUR13 juta (hampir Rp150 miliar) kepada Real Madrid dan mengosongkan nomor punggung 22. Tapi, upaya Rossoneri –sebutan Milan– harus melewati jalan berliku. Salah satunya beban pajak bagi pemain asing di Spanyol yang harus mereka tanggung. Belum lagi rumor Real yang memiliki rencana melepas Kaka ke Inter sebagai paket transfer Maicon. ’’Ada ribuan kesulitan untuk mendatangkan Kaka dan itu berkaitan dengan uang,’’ beber Galliani seperti dilansir La Gazzetta dello Sport. Kaka boleh dibilang satusatunya bintang yang diharapkan datang dan menyemarakkan lagi Serie A. Jika tidak, maka Serie A bakal semakin kehilangan pamor dari liga-liga elite Eropa lainnya. Beberapa media Italia bahkan menyebut apabila bintang Serie A musim ini adalah aktor-aktor skandal pengaturan skor dan judi sepak bola (Scommessopoli). Bagaimana tidak, dari namanama yang tersangkut, tiga di antaranya dari Juve. Selain defender

Antonio Conte Leonardo Bonucci dan winger Pepe, juga sang allenatore Antonio Conte. Berbeda dengan pemain yang bisa diganti setiap saat, mengganti pelatih jelang kompetisi sangat vital pengaruhnya. Tapi, Presiden Juve Andrea Agnelli memastikan apabila status Conte tetap aman sampai kontraknya habis Juni 2014. Seperti yang disampaikan via Direktur Umum Juve Beppe Marotta. ’’Ada kepahitan yang mendalam melihat anggota kami terbawa ke dalam situasi tersebut karena mereka sangat profesional dan jujur,’’ urai Marotta seperi dikutip Tuttosport. ’’Kami menyerahkan kendali tim sepenuhnya kepada Antonio Conte dan kami senang dengan kinerjanya. Dia akan terus menjadi pelatih Juventus saat ini maupun di masa depan terlepas akan hasil vonis,’’ sambung Marotta. (jpnn/c3/ewi)


15

SABTU, 28 JULI 2012

Usung Metode Modern

Para Atlet yang Tersandung Doping

FOTO DITE SURENDRA/JPNN

BERI SEMANGAT: Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng memberikan suntikan semangat kepada para atlet Indonesia yang akan berlaga di Olimpiade 2012 usai menggelar jumpa pers di KBRI Indonesia di Grosvenor Street, London, kemarin.

LONDON - Olimpiade adalah even olahraga paling akbar sejagad. Karena itu, bisa tampil dan bertanding di ajang multieven itu adalah sebuah kebanggaan. Dan, tidak semua atlet bisa mewakili negerinya untuk tampil di olimpiade. Ada batasan-batasan yang harus ditembus. Para atlet pun berlatih keras menembus batasan itu. Ironisnya, begitu sudah lolos kualifikasi untuk bertanding di olimpiade, bahkan sudah menjejakkan kaki di kota penyelenggara, beberapa atlet dilarang tampil. Itulah yang terjadi di Olimpiade 2012 London. Beberapa jam menjelang pembukaan, Presiden IOC (Komite Olimpiade Internasional) Jacques Rogge memaparkan fakta mengejutkan. Dalam konferensi pers Jumat (27/7), dia mengumumkan 15 atlet positif doping. ’’Kasusnya ditemukan sebelum even ini,”

katanya. Menurut panitia penyelenggara, lebih dari 6.000 tes doping akan dilakukan selama even empat tahunan itu berjalan. Belasan atlet yang terbukti menggunakan obat terlarang itu harus dipulangkan. Meski peristiwanya terjadi sebelum olimpiade. Di antaranya yang menimpa atlet angkat besi Turki Fatih Baydar dan Ibrahim Arat. Presiden Federasi Angkat Besi Turki (THF) Hasan Akkus menjelaskan, dalam tes 7 Juli lalu membuktikan bahwa kedua lifter tersebut doping. Karena itu, keduanya lantas dipulangkan. Yang terjadi pada atlet lempar cakram Hungaria Zoltan Kovago

sedikit berbeda. Dia memang belum terbukti melakukan doping. Namun karena Kovago menolak men ja lani tes doping, kontingen negerinya pun memutuskan untuk memulangkan dia. Peraih medali emas lempar cakram di Olimpiade 2004 Athena itu berdalih sudah menyerahkan sampel urinenya secara berkala empat hari sekali. Berarti, Hungaria kehilangan dua atlet nomor itu. Sebelumnya, Robert Fazekas sudah dipulangkan lebih dahulu. Kontingen Yunani juga mengalami pengurangan atlet. Dimitris Chondrokoukis, atlet lompat tinggi, positif doping. Peluang meraih medali emas pun sirna. Mengingat Chondrokoukis adalah juara dalam turnamen indoor. (jpnn/c1/ewi)

FATIH BAYDAR

Pulang sebelum Berlaga

BANDARLAMPUNG – Jumlah sekolah sepak bola (SSB) di Lampung bakal bertambah. Ini seiring rencana berdirinya Soccer School Moderent D’Sport. Sosok yang menjabat posisi direktur teknik SSB itu cukup dikenal di pentas sepak bola nasional. Dia adalah Dino Sepriyanto. Saat ini, pria kelahiran 23 Februari 1973 itu juga berstatus pelatih fisik Persib Bandung, kontestan Liga Super Indonesia. Sebelum hijrah ke Persib, dia pernah melakoni job serupa di Semen Padang, Sriwijaya FC, dan Persebaya. ’’Rencananya, launching Soccer School Moderent D’Sport dilakukan pada September ini. Atep (pemain Persib Bandung, Red) bakal kami undang untuk menghadiri launching,” ungkap Dino kemarin (27/7). Menurut dia, Soccer School Moderent D’Sport mengusung metode pengajaran yang berbeda dari SSB lain. ’’Soccer School Moderent D’Sport memakai metode modern. Di mana, kami akan memperbanyak latihan koordinasi. Ini akan membentuk koordinasi yang baik antara tangan dan kaki. Lalu membentuk agility atau kelincahan,” jelas Dino. Dilanjutkannya, Soccer School Moderent D’Sport mengadopsi literatur dari berbagai sumber. ’’Kami memakai literatur program Ajax Amsterdam, Akademi Barcelona, Akademi Villa 2000, dan Tudor O. Bompa,” paparnya. Dino menuturkan, sejumlah klub besar di Indonesia seperti Persija Jakarta, Arema Malang, dan Persib Bandung juga memakai metode modern. ’’Melalui metode modern diharapkan muncul pemain Lampung yang disegani di sepak bola nasional,” ujarnya. (ton/c1/ewi)

Atlet Aeromodeling Tanding Lebih Awal

GRAFIS: AYEP KANCEE

BANDARLAMPUNG – Atlet Lampung dari sejumlah cabang olahraga (cabor) dijadwalkan bertanding sebelum opening ceremony Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII/2012, 9 September nanti. Sebut saja tim aeromodeling. Mereka akan terbang ke Riau –tuan rumah PON XVIII– pada 2 September. Pasalnya, laga perebutan medali mulai bergulir 5 September di Bandara Japuram, Indragiri Hulu. Cabor lain yang berangkat lebih awal adalah tenis lapangan. Persisnya 5 September, lantaran mereka bertanding pada 8 September

di lapangan milik PTPN V. Berbeda dengan dua cabor tadi, tim angkat besi berangkat terakhir, yakni 12 September. Ini karena mereka bertanding pada 15 September di Hotel Ratu Mayang. ’’Sebagian besar atlet berangkat ke Riau pada 7 September. Kemungkinan, kami mencarter dua pesawat yang terbang dari Lampung langsung menuju Pekanbaru,” ujar Tadjuddin Nur, wakil sekretaris umum

KONI Lampung, kemarin. Di sisi lain, Tadjuddin mengungkapkan, KONI menargetkan membawa pulang 20 keping emas. Jumlah ini lebih banyak dua keping dibanding PON XVII. Saat itu, Lampung mengoleksi 18 emas. Angkat besi dan angkat berat diharapkan bisa menyumbang 14 emas. Cabor lain yang diprediksi memperoleh emas adalah senam artistik putra (1 emas), menembak (1 emas)., karate (1 emas), layar 1 (emas), dan atletik (2 emas). ’’Mudah-mudahan target itu bisa tercapai,” katanya. (ton/c1/ewi)


16

SABTU, 28 JULI 2012

1

2

3

4

8

9

5

6

7

TEKA-TEKI SILANG

10

11

12 13

14

15 18

20

16

17

19

21

22

23

24

25

26 27

28

29

30

31

32 33

34

35

36 38

40

39

41

42 43

45

37

44

46 48

50

47

MENDATAR

MENURUN

1. Untuk 3. Sangka 5. Pendek 8. Sebuah mata angin 11. Sedap dipandang mata 12. Pulau sebelah barat Kalimantan 13. Modal 14. Sistem tanam potong tancap 15. Anggota kelompok 18. Sedu sedan 20. Kembali 23. Sebutan banyak pecahan bawang per butir 26. Batin 27. Batas 30. Cara membuat buah-buahan mentah menjadi masak 32. Keyakinan yang teguh 33. Undang-undang untuk mengatur pergaulan hidup masyarakat 36. Golongan manusia Hindu 39. Bisu 40. Tanaman di sawah 42. Cukup umur 43. Saya 45. Mengira-ngira 47. Sebuah bilangan 48. Berasa takut 50. Tusuk konde 51. Alur cerita 52. Sudah sangat tua

1. Tidak adil 2. Pisau pemotong padi 3. Karangan bunga 4. Kata tanya 5. Keterangan yang benar 6. Terdahulu 7. Selidik 8. Kurang ajar 9. Tempat beradanya sesuatu 10. Benang untuk mencocok merjan 13. Batu perhiasan 16. Penjara 17. Abjad Arab ke-18 19. Tanpa nama 21. Syirik 22. Pendekar 23. Aman atau terjamin 24. Pemberitahuan lisan 25. Berseru untuk propaganda 28. Denyut pergelangan tangan 29. Kelompok 31. Kurun waktu dalam sejarah 34. Pasu bubur sagu 35. Amerika Serikat 36. Benteng pertahanan 37. Yang tertua 38. Sakit berak-berak 39. Pinjam-meminjam uang dengan barang tanggungan 40. Barang cair bagian dari darah 41. Tambahan pula 44. Taruna 46. Perbuatan baik 47. Aren 49. Rest in Peace

Tebak-tebakan LUCU

Co: Bapak kamu namanya Cipta ya? Ce: Kok tahu? Co: Soalnya, kamu tercipta hanya untukku. Co: Paku apa yang paling dalam? Ce: Paku beton. Co: Salah! Ce: Paku apa dong Bang? Co: Paku cinta padamu. Co: Neng, buah apa yang manis? Ce: Buah semangka Bang. Co: Salah! Ce: Jadi buah apa atuh Bang? Co: Buah cinta kita.

Co: Kamu tahu nggak waktu kamu di sisi aku, aku jadi malas? Ce: Malas kenapa? Co: Malas lirik cewek laen lagi. Orang apa yang diajak bercanda malah marah? Jawab: Orang lagi sakit gigi. Pekerjaan apa yang biasa nyari posisi tempat kering dan selalu mundur? Jawab: Tukang ngepel. Barang apa yang bikin penasaran? Jawab: Jawabannya besok aja ya. Kenapa anjing laut tangannya gepeng? Jawab: Karena suka tepuk tangan. Binatang apa yang paling haram? Jawab: Babi hamil, soalnya mengandung babi.

JAWABAN TTS , JUMAT 27 JULI 2012

49

51

52

sms gombal

1

NGAKAK MINTA NAIK GAJI SEORANG karyawan menghadap ke bosnya. Ia berkata dengan serius. Karyawan: Bapak sebaiknya menaikkan gaji saya sekarang juga. Bos: Apa alasannya? Karyawan: Perlu Bapak ketahui, sekarang ini sudah ada lima perusahaan besar dan bonafide yang sedang mengejar-ngejar saya. Bos: Oh, ya? Perusahaan apa saja itu? Karyawan: Citibank, PAM, PLN, Telkom, dan

terakhir BTN. (*) SI TUKANG BECAK

5

T

U

PERCAKAPAN antara tukang becak bolot dan turis Inggris. Turis: Come here, come here! Tukang Becak: Hah?! Gambir? Turis: What?! Tukang Becak: Kuat kok. Turis: Let’s go! Tukang Becak: Hah?! Cenggo?! Becak bapak lu cenggo! (*)

M 12

B

B

E

R

A 17

T

21

N

6

U

A

R

I

O

M

P

U

13

A

B

H

T

R

I

L

4

7

P

E

15

E

20

P

U

B

I

U 11

R

N

T

E

T

E

H

U

8

S A

I

B O

16

D

A

T

E

A

R

S

23

I

D A

S A

M

A U

A

U

B

L

G

I S

O

3

L 10

14 19

22

A H

L

I A

A I

N

A

I 18

24

Mau ke rumahmu tapi jalanan macet! Naek bus kegencet-gencet! Pake sandal baru kaki malah lecet-lecet! Mendingan SMS aja deh! Tinggal mencet!

2

U

R 9

A

Jikalau hujan, coba kamu tadahkan air yang turun dari langit. Kedua tanganmu tak akan cukup menampungnya. Begitu pula cintaku.

E

A

A

Aku tahu kamu punya banyak teman… Aku tahu kamu punya banyak pengagum… Aku tahu kamu punya segalanya… Yang perlu kamu tahu… Jika suatu hari nanti kamu merasa kesepian, kamu masih punya aku yang selalu ada di sini! Untukmu...

B

D

E

T L

A

KAMI menerima kritik, saran, dan hasil karya TTS Anda. Untuk info lebih lanjut, dapat menghubungi Sdr. Irfa di 085769156773. atau Email/ Facebook di refreshyuk@ymail.com


PENDIDIKAN

SABTU, 21 JULI 2012

17

Cerdas Berkualitas

GERBANG UNILA Rubrik kerja sama Radar Lampung dengan Universitas Lampung (Unila) ini khusus menyampaikan informasiinformasi penting di lingkungan Unila. Kirimkan saran dan kritik melalui SMS ke 081272349777 Email humas@ unila.ac.id

Al-Kautsar Gelar Tarhib Ramadan

Prof. Dr. Ir. Sugeng P. Harianto, M.S. Rektor Unila

Penerima Bidik Misi Ditambah PEMERINTAH kembali menambah kuota penerima beasiswa bidik misi secara nasional hingga sepuluh ribu mahasiswa pada tahun ajaran 2012-2013. Penambahan kuota akan terakomodasi dalam APBN Perubahan 2012. Sebelumnya, pada APBN 2012, pemerintah mengalokasikan beasiswa bidik misi untuk 30 ribu mahasiswa, atau naik 50 persen dari APBN 2012 Dengan bertambahnya kuota untuk seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) jalur undangan-undangan ini, maka secara otomatis, kuota bidik misi Unila pun bertambah. Untuk Unila sendiri, belum diketahui tambahan kuotanya. ”Sebab kami baru mengetahui jumlah secara nasional pada rapat koordinasi rektor beberapa minggu lalu,” ujar Pembantu Rektor III UnilaProf. Dr. Suharto, SH, MH. kemarin. Jadi, penambahan kuota bidik misi itu kemungkinan bisa bertambah kuotanya atau jumlah biayanya. Sebab sejak digulirkan tahun 2010 hingga saat ini, bidik misi hanya menambah orangnya mulai dari 20 ribu menjadi 30 ribu. Sedangkan Unila dari tiga ratus menjadi lima ratus. (hyt/c1/dna)

INFO PENDIDIKAN KOTA

Sisipkan Kurikulum Iklim Usai Libur KURIKULUM ketahanan kota terhadap perubahan iklim mulai diterapkan usai libur Ramadan 1433 Hijriah, tepatnya Senin (23/7). Empat sekolah yang menyisipkan kurikulum itu adalah SDN 1 Karangmaritim, SDN 1 Langkapura, SMPN 7, dan SMPN 27. Untuk SD akan diterapkan pada siswa kelas 4 dan 5. Sementara untuk SMP pada kelas 7 dan 8. ’’Mulai liburan nanti, empat sekolah siap menerapkan kurikulum itu,” ujar Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Bandarlampung Drs. Tatang Setiadi. Untuk tahap awal, empat sekolah tersebut akan menyisipkan kurikulum itu. Namun pada awal semester nanti, seluruh SD/SMP se-Bandarlampung juga mulai menerapkan. Sebab, Unila baru mengujicobakan dengan mencetak buku khusus untuk empat sekolah tersebut. ’’Semua itu perlu proses,” ucapnya. Di akhir semester kedua, baru akan dilakukan evaluasi menyeluruh terkait penerapan kurikulum itu. Maka, barulah kurikulum ini akan diterapkan secara menyeluruh di semua SD/SMP. (hyt/c1/ dna)

FOTO AMIR SYARIPUDIN/RNN

PENGEMBANGAN SDM: Untuk meningkatkan ilmu dan pengetahuan, sebanyak 50 tenaga pendidik dari 10 SD negeri se-Kecamatan Palas, Lampung Selatan, mengikuti bimbingan dan pelatihan tentang evaluasi diri sekolah dengan menggunakan internet.

BANDARLAMPUNG - Yayasan Perguruan Al-Kautsar kembali menggelar kegiatan Tarhib Ramadan dengan tema Puasa dan Kesehatan di Islamic Center kemarin. Acara yang diisi ceramah umum oleh Ustadzah Novita dan diikuti guru dan karyawan, serta dihadiri pembina dan pengawas yayasan ini merupakan agenda rutin tahunan. Humas Al-Kautsar K. Sugeng Prijono, S.Pd. mengatakan, kegiatan ini sebagai salah satu sarana persiapan sekaligus menyempurnakan ibadah puasa. Hal itu penting karena ketika menyambut puasa Ramadan, seorang muslim mesti bergembira dan mempersiapkan agar puasanya sempurna. Tarhib Ramadan ini juga salah satu sarana silaturahmi yayasan dengan karyawan dan guru di lingkungan Perguruan Al-Kautsar. ’’Diharapkan ada persiapan matang, baik dari jasmani maupun rohani, yang akan memaksimalkan ibadah tahun ini lebih baik,’’ tuturnya. Sementara Ustadzah Novita mengatakan, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan dalam menjalankan ibadah puasa. Di antaranya mengenali Ramadan. Kemudian hakikat, manfaat, serta faidah amalan dan ibadah yang dijalankan di bulan penuh berkah ini. Selain itu, persiapan jasmani dengan menjaga kondisi tubuh agar senantiasa fit pada saat menjalankan ibadah. (hyt/c1/dna)

Selektif Terima Mahasiswa Pindahan BANDARLAMPUNG – Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kemendikbud mencoba menerapkan pangkalan data pendidikan tinggi (PDPT). PDPT ini sebagai sistem informasi dosen dan mahasiswa yang lengkap, valid, dan integral antara perguruan tinggi (PT) satu dengan lainnya. Wakil Rektor I Universitas Bandar Lampung (UBL) Prof. Dr. Khomsahrial Romli, M.Si. didampingi Manager Marketing dan Humas UBL Indiarti Gultom, M.M. menilai, PDPT yang diterapkan Dirjen Kemendibud bermanfaat. Yakni sebagai antisipasi PT menerima mahasiswa pindahan yang tak jelas asal-usulnya. ’’Database mahasiswa yang ter-

daftar di seluruh perguruan tinggi di Indonesia akan masuk ke pangkalan data perguruan tinggi di Ditjen Dikti. Pangkalan data tersebut dapat menelusuri setiap mahasiswa pindahan atau lulusan mahasiswa,” jelasnya. Jadi dengan adanya PDPT ini, akan diketahui bahwa mahasiswa pindahan yang akan diterima itu benar-benar mahasiswa. Sebab, saat penerimaan mahasiswa baru atau pindahan beberapa bulan lalu, terdapat 20 mahasiswa pindahan yang mendaftar di UBL. ”Namun, hanya 4 yang diterima karena lainnya tak ada data tempat bekas mereka kuliah. Kalau benar itu mahasiswa PTN/PTS kan bisa terlihat dari NIM. Sebab semua

REVO FIT REVO SPOKE MMC REVO CW SUPRA X 125 SPOKE SUPRA X 125 CW SUPRA X 125 HELM IN SUPRA X 125 HELM IN FI BLADE STANDAR BLADE REPSOL SCOOPY BEAT SPACY FI MEGA PRO CW

2.000.000 2.200.000 2.300.000 2.550.000 2.700.000 2.700.000 3.000.000 2.350.000 2.250.000 2.450.000 2.600.000 2.200.000 5.000.000

489.000 506.000 537.000 606.000 651.000 654.000 663.000 590.000 610.000 572.000 516.000 544.000 736.000

36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36

SEGERA HUBUNGIN MARKETING EXEKUTIVE KAMI : NOVI : 081272118989 DIAN : 081271466989 SISWONDO : 085269752247

YADI RUDI AGUS

: 085269252055 : 081379164435 : 082182017575

perguruan tinggi sudah melaporkan semua data mahasiswa, identitas, dosennya, ambil mata kuliah apa, sampai berapa SKS per semester ke Dirjen Dikti,” kata dia. Dengan demikian, mahasiswa PTN/PTS yang akan pindah pasti memiliki NIM. Dan ketika akan pindah ke PTS/PTN lainnya, NIM dipakai yang sebelumnya. Ia mencontokan, mahasiswa kampus lain yang pindah ke UBL akan menggunakan NIM dari kampus tersebut. Sebab, NIM itu sudah terintegraasi secara nasional. ”Kekuatan dari pangkalan data perguruan tinggi itu sangat baik. Sebab dari 20 mahasiswa pindahan hanya 4 yang diterima karena ketika diminta untuk membuktikan keenam

belas, terlihat dari PDPT mereka tidak ada di perguruan tinggi sebelumnya,” bebernya Khomsahrial mengatakan, faktor terjadinya pemalsuan data identitas mahasiswa itu karena faktor Informasi Teknologi dan kesengajaan dari mahasiswa itu sendiri. ”Jika tak ada laporan secara berkelanjutan maka otomatis langsung hilang,” ucapnya seraya mengatakan, nasib mahasiswa tergantung PDPT. Sementara, Ketua Kopertis Wilayah II Prof. Dr. Diah Natalisa membenarkan apa yang dilakukan UBL. Sebab, sesuai aturan yang ada bahwa mahasiswa pindahan atau transfer harus memiliki data NIM perguruan tinggi sebelumnya. ”Kami tidak akan melakukan

sanksi jika belum ada bukti atau laporan yang jelas. Jika sudah jelas PTS main-main dengan menerima mahasiswa pindahan yang tak jelas pasti akan kami hukum,”tegasnya saat dikonfirmasi melalui via ponselnya kemarin. Kasus tersebut, menurut dia, bisa saja karena faktor kesengajaan dari mahasiswa pindahan sendiri. Dan itu merupakan wewenang PT masingmasing yang akan melakukan hukuman. ”Kami tidak bisa memberikan sanksi kepada mahasiswa pindahan yang sengaja melakukan pemalsuan data, namun jika PTS yang melakukan tindakan yang salah kami baru yang menghukum,” tandasnya. (hyt/c1/ dna)


SOCIETY

18

SABTU, 28 JULI 2012

PT SBR Lakukan Proteksi terhadap Dampak Lingkungan DALAM proses pembangunan Terminal untuk Kepentingan Sendiri (TUKS), PT Sumatera Bahtera Raya (SBR) telah mengantisipasi berupa proteksi dan pencegahan terhadap dampak lingkungan yang mungkin muncul. Yakni dengan mengevaluasi terhadap analisis dampak lingkungan (amdal). ’’Kami telah mempertimbangkan dan mengantisipasi terhadap dampak negatif yang mungkin muncul. Terutama bagi masyarakat ataupun usaha yang ada di sekitar lokasi,’’ ungkap Coastal Engineering Manager PT SBR Ahmad Herison. Terutama, kata dia, penanggulangan terhadap pencemaran udara (debu). Yakni dengan melakukan penghijauan di pinggir pantai yang berfungsi sebagai wind breaker alam. Ini agar kecepatan angin laut berkurang ketika mengenai batu bara. Lalu, pemasangan pagar dinding beton setinggi 2,5 m sepanjang garis batas lokasi pelabuhan dengan warga. Hal ini agar warga tidak akan terganggu dengan aktivitas

yang terjadi dalam areal pelabuhan. Tidak hanya itu. PT SBR juga melakukan penanaman pohon glodokan tiang sepanjang garis batas lokasi pelabuhan dengan jarak tanam 2 meter. ’’Pohon glodokan adalah tanaman yang pertumbuhannya sangat cepat. Pohon ini juga dapat mengikat racun untuk dinetralkan. Pohon ini dapat tumbuh dengan ketinggian mencapai 6–8 meter,’’ papar Herison. Lalu, PT SBR juga akan memasang wind breaker alam setinggi 6 meter di sepanjang garis batas lokasi pelabuhan. Pemasangan ini dimaksudkan menahan kecepatan angin laut untuk meminimalisasi debu yang dihasilkan dari aktivitas pelabuhan itu. Wind breaker ini akan dipasang di sepanjang bibir pantai dan mengelilingi penumpukan batu bara. Kemudian akan dipasang juga wind breaker buatan. Yaitu kipas ukuran besar yang memiliki boks air. Wind breaker ini dipasang di sepanjang garis luar penumpukan batu bara. Yakni di depan wind breaker alam. Ini agar ketika moda pengangkut

batu bara menumpahkan batu bara ke tempat penampungan batu bara, pipa air akan menyedot air yang berada di dalam box. Air akan keluar menyembur. Kemudian air akan disebarkan ke arah penumpukan batu bara melalui kipas. Dengan begitu, debu yang dihasilkan dari pembongkaran batu bara dapat diredam. ’’Dengan sistem proteksi yang kita desain sedemikian rupa, insya Allah permukiman warga tidak akan terkena polusi. Terutama masalah debu,’’ ujar Herison. Selanjutnya, kata dia, untuk pengolahan limbah cair, PT SBR menerapkan sistem kerja pengolahan limbah dengan mensterilkan zatzat atau bahan-bahan (limbah) berbahaya. ’’Setelah limbah itu steril, baru akan dialirkan ke laut melalui pipa-pipa,’’ katanya. Karena itu, kata dia, masyarakat tidak perlu khawatir. Sebab, pembangunan TUKS ini benarbenar berwawasan lingkungan. Dibangun untuk kepentingan dan kemajuan Kota Bandarlampung dan Lampung secara umum. (adv)

TUKS Percepat Pembangunan di Bandarlampung PEMBANGUNAN TUKS bukan sebuah permainan dan tidak asal-asalan. Karena dari hulu hingga hilir dan semua sisi telah diperhitungkan dengan baik. Demikian disampaikan Herison. Dia mengatakan, pembangunan TUKS ini juga mengikuti seluruh prosedur yang berlaku sesuai perundang-undangan. Termasuk daerah sekitar terminal juga mendapat perhatian yang serius. ’’Bisnis ini memerlukan investasi besar, sehingga kita tidak main-main. Apalagi ini ditargetkan terbuka. Karena itu, kami benar-benar ikut prosedur yang berlaku,’’ tegasnya. Pembangunan TUKS juga diyakini mampu mempercepat proses pembangunan di Bandarlampung. Dengan adanya TUKS, secara otomatis usaha-usaha yang ada di sekitarnya, seperti rumah makan, perhotelan, dan wisata di Kota Tapis Berseri akan semakin maju. ’’Saya bisa bicara begitu karena nanti TUKS ini akan banyak membawa pengusaha dari kalangan atas datang ke Lampung. Yang dibawa ini akan perlu makan, penginapan, dan hiburan atau wisata. Bandarlampung adalah kota yang cukup ada gunung dan laut. Dengan adanya TUKS, berarti kita bisa tahan wisatawan 2–3 hari di sini. Ini kan potensi untuk kita,’’ ungkap lelaki berdarah Lampung asli itu. Dia berharap agar masyarakat dapat mendukung proses pembangunan TUKS. Dengan menciptakan iklim yang kondusif. ’’Sambut setiap investor yang datang dengan senyum, ramah-tamah, dan buat investor betah. Ini agar kita cepat maju. Saya bicara seperti ini, karena saya ingin Lampung maju. Sayang kalau investor tidak betah,’’ katanya. Di menambahkan, ketika investor mau menanamkan modalnya, pastinya akan banyak yang diuntungkan. Selain akan mempercepat proses pembangunan, angka pengangguran juga akan berkurang. ’’Sayang kalau investor Lampung harus beralih ke daerah lain. Sementara, ia bisa merekrut karyawan 200–500 orang. Belum lagi kalau ada investor lain yang join, bisa rekrut

Peduli Sosial, DWP Bantu Sesama

Ramadan Momen Peningkatan Kualitas Layanan Manajer PLN Area Tanjungkarang Nahwaludin menyerahkan bantuan kepada Yayasan Alfatih.

Ketua DWP Provinsi Lampung Ny. Ida Berlian Tihang bersama pengurus dan perwakilan penerima bingkisan dalam agenda sosial yang dihelat di Wisma Pertiwi, Rabu (25/7). SEMANGAT membantu sesama sekaligus mengasah kepekaan sosial anggotanya, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Lampung terus melakukan berbagai kegiatan sosial pada Ramadan ini. Mulai dari pemberian bantuan kepada anggota golongan I dan II serta honor sopir dan cleaning servic yang ada di lingkungan Setda Provinsi Lampung. DWP juga berbagi dengan duafa, fakir miskin, jompo, dan yatim piatu. Penyerahan bantuan kepada duafa berupa sembako, kue, dan peralatan salat itu dilakukan di 12 titik di Bandarlampung. Di antaranya Langkapura, Kelurahan Kuripan, Kampung Bungur, Pasirgintung, Prumpung, Tanjungraya, Sarijo, Gunungmas, dan Waydadi. Ketua DWP Provinsi Lampung Ny. Ida Berlian Tihang mengungkapkan, kegiatan sosial ini merupakan realisasi program DWP. ’’Ini agenda rutin kami pada Ramadan,’’ ungkapnya seraya menyebutkan bahwa DWP memiliki komitmen yang tinggi terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat Lampung. (adv)

Ketua DWP Provinsi Lampung Ny. Ida Berlian Tihang menyerahkan bantuan kepada warga kurang mampu

karyawan lebih banyak lagi. Ini potensi. Karena itu, mari kita ciptakan iklim investasi di Lampung yang kondusif!’’ ajaknya. Hal yang mesti diketahui masyarakat luas, TUKS ini bukan merupakan stock field murni. Tapi, intermoda coal transport. Yakni sistem pengangkutan dan penampungan batu bara yang berwawasan lingkungan. Sebab, TUKS ini hanya merupakan tempat transit sementara dan penyaluran batu bara yang telah dipesan costumer PT SBR. Batu bara yang ada di lokasi berasal dari market batu bara PT SBR yang berlokasi di Sumatera Selatan. ’’Jadi TUKS ini hanya merupakan tempat transit batu bara untuk langsung dipasarkan kepada konsumen,’’ ujarnya. Proses intermoda coal transport ini dimulai dari pengangkutan batu bara dari market batu bara PT SBR di Sumsel. Dengan menggunakan moda transportasi pengangkut batu bara berupa truk, kemudian memasuki kawasan TUKS di Sukaraja yang memiliki dua sistem loading. Yakni jetty manual dan conveyor. Langsung menuju kapal tongkang. ’’Setelah itu, pengangkut langsung kembali ke Sumsel. Jadi tidak ada kemacetan. Semuanya akan lancar. Pada waktunya nanti, kita juga akan menggunakan kereta api (KA). Sistemnya juga begitu. Jadi, insya Allah tidak ada masalah dengan ini. Sebab, kita hanya sebagai tempat transit,’’ ungkapnya. (adv)

Peserta bukber PT PLN Wilayah Lampung Area Tanjungkarang.

PT PLN (Persero) Wilayah Lampung Area Tanjungkarang kemarin menggelar buka bersama (bukber). Agenda itu diikuti seluruh karyawan dan jajaran pejabat kantor setempat. Manajer PT PLN Area Tanjungkarang Nahwaludin mengungkapkan, bukber ini merupakan momen peningkatan tali silaturahmi serta ukhuwah antarkaryawan maupun pejabat yang ada di PLN Tanjungkarang. ’’Ramadan tidak hanya momentum untuk meningkatkan ibadah kepada Allah SWT. Namun, juga sarana peningkatan kualitas layanan kepada masyarakat. Yakni dengan menunjukkan kekompakan kinerja PLN,’’ katanya. Dalam agenda yang dihadiri Wakil Wali Kota Bandarlampung Tobroni Harun ini juga diisi dengan tausiyah yang disampaikan Ustad Maulana Faizin, M.A. Setelah bukber, agenda dilanjutkan dengan salat tarawih berjamaah. Lalu, penyerahan bantuan biaya operasional kepada Yayasan Alfatih. (adv)


19

SABTU, 28 JULI 2012

Diawasi Bawaslu Timsel Terbentuk

BANDARLAMPUNG – Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung mendatang bakal diawasi langsung oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di tingkat daerah. Pasalnya, institusi pengawas tahapan pemilu dan pilkada tingkat provinsi dibuat permanen. Pembentukan Bawaslu Lampung akan dimulai Rabu (1/8) dengan menyerahkan surat keputusan (SK) penetapan tim seleksi (timsel). Anggota Bawaslu RI Endang Wihdatiningtyas mengatakan, pihaknya sudah menetapkan lima nama timsel. Mereka adalah Dr.

Wahyu Sasongko, Drs. Mansyur Hidayat M. Sodki, Syafaruddin, S.Sos., M.A., Drs. Hertanto, dan Hayesti Maulida. Kelimanya akan diberikan SK dan petunjuk teknis pelaksanaan seleksi. ’’Mereka ini kami tetapkan berdasarkan rekomendasi dari beberapa jaringan kami. Berdasarkan peraturan perundangan, timsel harus berasal dari tokoh masyarakat, akademisi, dan profesional,’’ ujarnya saat dihubungi via ponsel kepada Radar Lampung kemarin. Perempuan berjilbab ini mengatakan, timsel bertugas membuka dan menerima pen-

daftaran serta mengumumkan dan menggelar tes administratif, tertulis, hingga psikologis. Mereka akan mewawancarai 12 nama yang lolos tes untuk selanjutnya diloloskan enam orang ke Bawaslu RI. Nah di Jakarta, imbuh dia, enam nama ini akan melakukan fit and proper test yang akan menghasilkan tiga anggota Bawaslu Lampung dengan masa jabatan lima tahun. Mereka akan mengawasi Pilpres dan Pileg 2014 serta pilgub. ’’Intinya, Bawaslu Lampung dibentuk sebagai perpanjangan tangan kami,’’ beber dia. (dna/c3/gus)

Fokus Perekonomian Masyarakat DARI sederet nama kandidat yang akan maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung, terdapat nama politisi asal Partai Golkar Riswan Tony D.K. Niatnya untuk maju dalam pilgub sangat kuat. Upayanya menyosialisasikan diri terlihat sejak awal tahun lalu. Berbagai poster, spanduk, dan lainnya terpampang di manamana. Bahkan, ia telah memiliki posko khusus untuk tim suksesnya. Kepada Radar Lampung, anggota DPR RI ini menyatakan memang niat untuk maju sebagai orang nomor satu di Lampung

cukup tinggi. Untuk melancarkan niatnya ini, ia pun akan menjual program unggulannya kepada masyarakat. Yakni fokus pada program pemberdayaan perekonomian masyarakat. Menurut Riswan, program itu sangat penting untuk mengurangi tingkat pengangguran serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. ’’Tujuannya adalah membuat seluruh masyarakat mandiri. Artinya mereka dapat menciptakan lapangan pekerjaan,’’ beber dia. Dengan setiap masyarakat dapat menciptakan lapangan pekerjaan, masalah pengangguran pun teratasi. Ia menambahkan, jumlah pengusaha di negeri ini

jauh dari standar. Yakni hanya 0,2 persen. Sementara untuk menyejahterakan masyarakat, minimal jumlah pengusaha di Indonesia 2 persen. ’’Lihat negara maju! Mereka dapat berkembang karena jumlah pengusaha di negerinya banyak. Itulah yang diperlukan Lampung, harus banyak yang muncul menjadi pengusaha untuk memajukan daerah ini,’’ urai dia. Riswan Tony menambahkan, sehingga paradigma masyarakat tidak hanya untuk semata mencari kerja baik di swasta maupun menjadi PNS. ’’Mengubah mindset memang tidak mudah, diperlukan upaya dan kerja keras,’’ tegasnya. (eka/c3/gus)

Winarti Ketua DPRD Tuba 3.946 Nazarudin Togak R. Politisi/Kader PAN 3.784 Mardlian Shah Aktivis/Pengusaha 3.730 Tamanuri Mantan Bupati Waykanan 3.426 Basuki Aktivis 3.308 hingga Pukul 21.00 WIB Jumat (27/7) Zulkifli Anwar Anggota DPR RI 3.138 Bustami Zainuddin Bupati Waykanan 3.041 NAMA PROFESI/JABATAN DUKUNGAN Agus Apriyanto Aktivis/Tokoh Pemuda 2.662 Faizal Kurniawan Pengusaha di Waykanan 2.484 Berlian Tihang Sekprov Lampung 242.356 Herman H.N. Wali Kota Bandarlampung 2.435 Riswan Tony D.K. Anggota DPR RI 107.321 Dahta Gautama Pengusaha Lamsel 1.954 Abdurachman Sarbini Bupati Tuba 83.880 Iwan Nisa Putra Profesional/Tokoh Pemuda Rycko Menoza Bupati Lamsel 71.812 Sungkai 1.594 Gufron Azis Fuadi Ketua DPW PKS Lampung 56.052 Pattimura Politisi/Kader Gerindra 1.240 Kol. (CZI) Amalsyah T. Danrem 043/Gatam 53.481 Mukri M.Z. Guru Besar Paku Banten 1.035 Haidar Tayib Pengusaha 45.146 B. Mofaje S. C. Ketua PKNU Lampung 988 Marwan Cik Asan Ketua DPRD Lampung 37.182 Desson Musni Kadis PU Lamtim 840 Hartarto Lojaya Anggota DPRD Lampung 22.130 Ryamizard Ryacudu Purn. Kepala Staf TNI-AD 829 Taufik Hendro R. Pengusaha 19.346 Selvi Lestari Rahman Advokat di Tanggamus 826 Andi Surya Anggota DPRD Lampung 18.225 M. Ridho Maridho F. Pengusaha 746 Fikri Yasin Politisi/Kader PAN 13.305 M. Arthur Danadyaksa Pengusaha 684 Indra Mustain Aktivis 11.248 Kol. (Pur.) Sunardi Anggota DPRD Lampung 536 M. Ridho Ficardo Ketua DPD PD Lampung 6.617 Irwantara Pengusaha di Jakarta/ Rudi Santoso Ketua FSLDK Lampung 6.564 Tokoh Pemuda Sungkai 524 Fandi Tjandra Politisi 6.240 Zainudin Hasan Politisi/Kader PAN 5.822 Catatan: Karena keterbatasan space dan jumlah tokoh Ahmad Jajuli Anggota DPD RI 4.908 yang dicalonkan terlalu banyak, mulai Selasa (8/11/2011) Haris Fadillah Mantan Pj. Bupati Pesawaran 4.927 nama-nama calon dengan dukungan SMS kurang dari Hendarto PNS Lampura 4.832 500 dengan sangat menyesal tidak kami tampilkan. Adanya Sugeng P. Hariyanto Rektor Unila 4.458 masukan dari berbagai pihak, mulai edisi Rabu (9/11/2011), M. Nasir Hasyim Pengawas Guru SMP/SMA dalam sehari satu nomor ponsel dihitung satu dukungan Tanggamus 4.354 (bukan berdasarkan jumlah SMS). Demikian harap maklum. Andi Haryanto 4.138

HASIL KIRIMAN SMS DUKUNGAN Bakal Calon Gubernur Lampung 2013

FOTO AGUS SUWIGNYO

PKB BERBAGI: Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berbagi takjil di RSUD Pringsewu dipimpin anggota DPR RI Chusnuniah dan Ketua DPW PKB Lampung Musa Zainudin kemarin.

PKB Bagikan Takjil di RSUD Pringsewu PRINGSEWU – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) terus melanjutkan roadshow-nya di daerah. Selain pondok pesantren, momen Ramadan ini juga dimanfaatkan guna berbagi bersama melalui pembagian takjil berbuka untuk pasien di RSUD Pringsewu kemarin (27/7). Tak hanya itu. Acara dilanjutkan dengan berbagi santunan ke anak yatim di Ponpes Putri Nurul Huda,

Pringsewu Selatan. Pembagian takjil dihadiri anggota DPR RI Hj. Chusnuniah bersama Ketua DPW PKB Lampung Musa Zainudin, Ketua DPC PKB Pringsewu Maulana Lahuddin, Ketua PKB Pringsewu Deni Syahrudin, serta anggota DPRD setempat dari PKB Mastuah langsung turun ke RSUD Pringsewu. Bersama rombongan perempuan PKB, mereka mendatangi

satu per satu pasien di masingmasing ruangan. Kemudian takjil juga dibagikan langsung dibantu Laskar Macan Kumbang. Ketua DPC PKB Pringsewu Maulana Lahuddin mendampingi Musa Zainudin mengatakan, kegiatan yang dilakukan memang menjadi rutinitas setiap tahunnya. Hal ini sebagai wujud perhatian kader PKB serta wujud meneladani serta rasa syukur datangnya

Ramadan. ’’Termasuk santunan yang diberikan sebagai wujud kepedulian antarsesama,’’ bebernya. Ia menambahkan, kegiatan seperti itu tak hanya dilakukan di Pringsewu, tapi juga delapan titik lainnya. ’’Di tempat lain juga dilakukan kegiatan seperti ini. PKB selalu dekat dengan masyarakat,’’ pungkasnya. (sag/c3/gus)

Tinggalkan PKS, Adhyaksa Masuk PAN JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) optimistis dalam menatap Pemilu 2014. Sejumlah tokoh nasional telah menyampaikan secara terbuka keinginan bergabung dengan partai berlambang matahari itu. Di antaranya mantan Menpora Adhyaksa Dault. ’’Betul, Pak Adhyaksa Dault telah mengatakannya secara terbuka,’’ ungkap Sekjen DPP PAN Taufik Kurniawan di kompleks parlemen kemarin (27/7). Menurut dia, keinginan mantan menteri asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu disampaikan saat mengisi kultum

pada acara buka puasa bersama di kediaman Ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa beberapa hari lalu. ’’Beliau hanya satu dari sekian tokoh yang telah punya sikap sama,’’ imbuh wakil ketua DPR tersebut. Namun, lanjut Taufik, beberapa tokoh nasional lain yang sudah menyatakan ketertarikan yang sama baru masuk tahap komunikasi informal. Di PKS, Adhyaksa termasuk kader profesional. Pada Pemilu 2009 Adhyaksa meraih suara terbanyak sebagai caleg dari PKS untuk DPR. Namun, akhir Septem-

ber 2009 dia memilih mengundurkan dari DPR karena ingin menyelesaikan tugas sebagai Menpora. Dia lantas menyerahkan hak kursinya kepada calon lain yang meraih suara terbanyak kedua. Pada awal Januari 2010 Adhyaksa dikabarkan merapat ke Partai Hanura. Wacana tersebut muncul setelah Ketua Umum DPP Partai Hanura Wiranto menyatakan secara terbuka dalam sebuah forum partai bahwa yang bersangkutan telah menjadi anggota. Namun, belakangan Adhyaksa membantah. Menurut Taufik, seperti halnya

Adhyaksa, para tokoh nasional ingin bergabung dengan partainya karena tertarik figur Hatta Rajasa. Sekaligus, lanjut dia, ketertarikan terhadap program-program yang dimiliki PAN selama ini. ’’Siapa saja tokoh nasional itu, saya belum mau menjelaskan karena kurang etis,’’ ucapnya. Taufik menambahkan, kalau sudah waktunya, para tokoh itu akan menyampaikan secara terbuka atas pilihan politiknya bergabung dengan PAN. ’’Biar mereka yang nanti sampaikan. Kalau saya yang ngomong kok kesannya kurang pas,’’ tandasnya. (jpnn/c3/gus)


60 20

SABTU, 28 JULI 2012

Konsultasi ke Bawaslu LIWA – Setelah memanggil dan mempertemukan Koalisi Lampung Barat Bersatu Bersama Membangun (KLB3M) dengan KPU setempat, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Lambar belum dapat memutuskan hasil dari pertemuan itu. Pasalnya, Panwaslu akan terlebih dahulu melakukan konsultasi dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Ketua Panwaslu Lambar Erawansyah, S.Pd. kemarin mengatakan, kedua pihak masih bersikeras dengan pendapatnya masing-masing mengenai verifikasi parpol yang sudah dilakukan KPU. ’’Kita sudah mendengarkan keterangan dari mereka dan akan melakukan pengkajian terlebih

dahulu. Apakah dugaan kecurangan seperti yang dilaporkan itu benar terjadi atau tidak?” bebernya. Erawansyah melanjutkan, jika nantinya berdasarkan hasil kajian menyatakan bahwa ada pelanggaran, pihak Panwaslu akan memberikan rekomendasi kepada Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu, Bawaslu, dan KPU Pusat. ’’Secepatnya, kita akan memberikan rekomendasi. Sebab, rekomendasi itu akan sangat menentukan pelaksanaan Pilkada Lambar. Yang jelas, dari tahapan tidak akan terganggu. Namun, akan memengaruhi keputusan yang lainnya,” ujarnya. (gyp/c2/ gus)

Yakin KPU Mampu BANDARLAMPUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat mempersilakan KPU Lampung dan Tulangbawang mengambil langkah dalam menyelesaikan persoalan dukungan ganda Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Bintang Reformasi (PBR) untuk dua pasangan bakal calon bupat-wakil bupati pada Pilkada Tuba 2012. Ketua KPU Pusat Husni Kamil Manik kepada Radar Lampung di Jakarta kemarin menyatakan keyakinannya KPU Lampung dan Tuba dapat menyelesaikan masalah itu tanpa harus berkoordinasi lagi dengan pusat. ’’Mereka (KPU Tuba Lampung dan Tuba, Red) tahu apa yang harus dilakukan sesuai kewenangan yang mereka miliki berdasarkan peraturan yang telah ditentukan,” ungkaprnya. Namun, Husni enggan berkomentar lebih jauh mengenai persoalan Pilkada Tuba. Yakni soal dukungan parpol lebih untuk satu pasangan balon, termasuk surat yang masuk di luar waktu verifikasi. ’’Masalah seperti itu, saya kira domain KPU Lampung. Mereka pasti tahu sikap bagaimana yang akan diambil,” ucapnya. Sebelumnya, Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Tuba memberikan penilaian atas

kinerja KPU Tuba. Panwaslu mencatat KPU Tuba melakukan pelanggaran administrasi. Keputusan ini disampaikan anggota Panwaslu Tuba Santoni Anom, S.H., Kamis (26/7). Menurut Santoni, penilaian itu setelah Panwaslu menggelar pleno atas laporan Koalisi Tulang Bawang Jaya (TBJ) yang mengusung pasangan Frans Agung Mula Putra-Darwis Fauzi (Frada) terkait dengan kinerja KPU Tuba selama ini. Karena itu, Panwaslu Tuba mengeluarkan tiga rekomendasi terkait dengan pelanggaran tersebut. Santoni memaparkan, pelanggaran pertama KPU Tuba adalah menyampaikan surat No. 100 kepada pasangan Frada tanpa dilampiri berita acara klarifikasi dari DPP PPP. Kedua, KPU Tuba tak pernah memberikan berkas penca-

lonan pasangan balon yang menyatakan diri maju sebagai balon bupatiwakil bupati ke Panwaslu Tuba. ’’Akibatnya, kami tidak pernah mengetahui berkas siapa saja yang lengkap dan tidak lengkap berikut partai apa saja yang mengusung masing-masing pasangan balon,” ujarnya. Santoni menambahkan, KPU Tuba tidak pernah memberitahukan kepada Panwaslu bahwa KPU Tuba akan memverifikasi berkas pencalonan. ’’Kami tahu-tahu, mereka sudah berangkat. Kami datang atas inisiatif sendiri,” ungkapnya. Pelanggaran selanjutnya, imbuh Santoni, dalam tahapan pencalonan dan penetapan balon berpedoman pada UU No. 32 tentang Pemerintahan Daerah; UU No. 15/2011 tentang Penyelenggaraan Pemilu; UU No. 6/2005 tentang Pemilihan, Pengangkatan, dan Pemberhentian Kepala Daerah; PP No. 13/2010; serta PP No. 2/2012. ’’Kami sangat menyesalkan tindakan KPU yang selama ini tidak pernah melibatkan Panwaslu. Hirukpikuk selama ini, KPU Tuba berjalan sendiri,” sesalnya. (kyd/fei/c2/gus)

HUSNI KAMIL MANIK

Warga Ragukan Pendataan TUBA – Daftar pemilih tetap (DPT) dalam pelaksanaan Pilkada Tulangbawang yang akan digelar pada 27 September 2012 hingga kini belum ada kejelasan dari KPU setempat. Bahkan, KPU juga belum menentukan daftar pemilih sementara (DPS) dari hasil verifikasi terhadap data penduduk potensial pemilih pemilu (DP4) yang telah diserahkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Tuba. Berdasarkan pantauan Radar Lampung, pendataan terhadap masyarakat seluruh kampung pada 15 kecamatan di Sai Bumi Nengah Nyappur untuk menetapkan jumlah pemilih oleh KPU melalui panitia pemutakhiran data pemilih (PPDP) sudah dilakukan dengan mendatangi setiap rumah warga yang ada di setiap kampung. Namun, pendataan oleh tim PPDP KPU ini diragukan validitasnya oleh sebagian masyarakat. Sebab, pendataan seperti ini dinilai kurang efektif. Seperti dikatakan HR (30), salah satu warga kampung di Kecamatan Banjarmargo. Menurutnya, pendataan terhadap mata pilih oleh PPDP itu tidak valid. Sebab, masih banyak warga di kampungnya tidak terdaftar sebagai pemilih dalam Pilkada Tuba. ’’Khususnya bagi warga yang masih dalam perantauan. Sebab, mereka masih sah sebagai warga Tuba dan berhak memilih. Karena bisa saja, bagi warga yang kini merantau itu pada waktu pelaksanaan pilkada nanti pulang,” paparnya. Hal sama juga dikatakan Manto (60), warga Kampung Tunggalwarga, Kecamatan Banjarmargo. Menurutnya, pendataan pemilih Pilkada Tuba tidak valid. ’’Saya meragukan jika masyarakat yang memiliki hak untuk memilih akan terdaftar sebagai pemilih. Saya juga merasa belum pernah didata PPDP,” ucapnya. Sementara itu, sebagian masyarakat juga mengaku minimnya sosialisasi akan pelaksanaan pesta demokrasi rakyat Tuba oleh KPU. Menurut pengakuan masyarakat di beberapa kampung belum pernah melihat adanya sosialisasi yang dilakukan KPU. ’’Sosialisasi yang dilakukan KPU hanya dilakukan di kecamatan. Tidak pernah sampai ke kampung-kampung,” ungkap Anto (30), warga Banjarmargo. (fei/rnn/c2/gus)


SABTU, 28 JULI 2012

21

Bukan Sekadar Berita!

Dicari, PNS Loyal dan Pekerja Keras

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

BANDARLAMPUNG – Pemekaran kecamatan dan kelurahan akan membawa dampak besar pada tatanan pemerintahan kota ini. Pasalnya, dengan pemekaran tersebut, jumlah wilayah akan bertambah menjadi 20 kecamatan dan 124 kelurahan. Maka dalam waktu dekat ada penempatan camat dan lurahlurah baru.

AKTIF: Para anggota Satpol PP Bandarlampung saat melakukan patroli kemarin. Pada era pemerintahan Wali Kota Herman H.N., peran Satpol PP benarbenar dimaksimalkan. Para anggota difungsikan mulai dari mengatur lalu lintas hingga penertiban pedagang.

Baca DICARI Hal. 22

Isi Jabatan Camat dan Lurah Wilayah Pemekaran

TKS Belum Ada SK Wali Kota KAMI para TKS yang bekerja di puskesmas belum memiliki SK dari Pak Wali. Selama ini, kami hanya mendapat SK dari Dinas Kesehatan. Mudah-mudahan di era kepemimpinan Bapak Herman H.N., nasib para TKS bisa berubah. Terima kasih. (082375937785)

Minta Penjagaan Satpol PP MOHON tempatkan petugas Satpol PP di Pasar Waykandis karena banyak pedagang yang menggunakan badan jalan sebagai lokasi berjualan sehingga membuat jalanan selalu macet. Terima kasih. (081929927303)

Pemkot Boros Anggaran Penilaian Dewan terhadap APBD 2011 BANDARLAMPUNG – Berdasarkan pembahasan yang dilakukan panitia khusus (pansus) atas raperda Bandarlampung tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2011, Pemkot Bandarlampung dinilai banyak melakukan pemborosan

anggaran. Para wakil rakyat ini pun meminta pemkot untuk mengelola belanja daerah lebih baik. Hal ini disampaikan dalam sidang paripurna penyampaian laporan pansus DPRD Bandarlampung atas pembahasan raperda tentang laporan pertanggungjawaban (LPj.) pelaksanaan APBD 2011 kemarin. Anggota Pansus Musabakah saat membacakan laporan menyatakan, secara umum pengelolaan APBD

2011 dari sisi belanja daerah yang dilakukan pemkot masih harus dibenahi, agar lebih efisien dan efektif. Pembenahan dilakukan pada komposisi dan porsi total belanja yang kurang seimbang. ’’Sehingga pemkot ini terkesan melakukan pemborosan anggaran,” tukasnya. Ia mengatakan, dari total belanja daerah sebesar Rp1,154 triliun lebih, hampir 90 persennya digunakan untuk membiayai belanja habis pakai

dan belanja operasional. Sementara untuk belanja modal yang merupakan investasi daerah hanya dialokasikan sebesar 10 persen. Kemudian untuk neraca daerah, pansus juga menyoroti beberapa hal untuk diperbaiki. Mereka menilai masih terdapat aset pemkot yang belum dinilai secara wajar dan belum memiliki sertifikat. Sehingga pemkot harus memverifikasi serta menentukan status tanah dan nilai tanah sebenarnya.

KONI: Kegiatan Banyak di Akhir Tahun

Memasuki bulan Ramadan, jumlah gelandangan dan pengemis di kota ini meningkat tajam. Mereka dapat dengan mudah ditemukan di setiap sudut kota. Sayang, belum ada tindakan berarti dari pemkot untuk mengatasi fenomena tahunan tersebut.

Baca KONI Hal. 22

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

Nucky Ardyca, Penata Rias Pribadi Istri Wali Kota Bandarlampung

Selalu Ingin Jadikan Eva Dwiana Tampak Lebih Muda

Laporan Eka Yuliana, BANDARLAMPUNG SIAPA masyarakat di kota ini yang tidak mengenal Eva Dwiana. Ya, dia

Baca PEMKOT Hal. 22

PENEGAKAN PERDA LEMAH:

BANDARLAMPUNG - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bandarlampung langsung merespons tudingan miring terkait kinerja mereka. Sekretaris Umum KONI Bandarlampung Irianto menegaskan, pihaknya tidak sedang menganggur. Penegasan ini diungkapkan untuk meng-counter pernyataan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) terkait keberadaan anggaran sebesar Rp2,2 miliar yang masih menganggur. Menurut Irianto, kegiatan KONI memang banyak dilaksanakan setelah PON XVIII di Riau pada 9-20 September mendatang. ’’Kegiatan kita memang menumpuk di akhir tahun,” ujar dia saat ditemui di ruang kerjanya kemarin.

Sebagai istri Wali Kota Bandarlampung Herman H.N., kehadiran Eva Dwiana selalu menjadi pusat perhatian dalam setiap acara. Menyadari hal ini, perempuan yang akrab disapa Bunda Eva itu selalu berusaha tampil maksimal. Siapakah sosok di balik penampilan Bunda Eva yang selalu memukau itu?

Lalu, lanjut Musabakah, untuk pos investasi jangka panjang terdapat kegiatan kredit ekonomi kerakyatan (ekor) sebesar Rp5,548 miliar lebih dana bergulir untuk penguatan modal usaha mikro. ’’Kami minta pemkot dapat mengelolanya lebih baik agar pembayaran lancar dan penggunaannya benar-benar tepat sasaran,” tegasnya.

adalah istri orang nomor satu di Pemkot Bandarlampung. Selain sebagai istri wali kota, wanita berjilbab ini juga aktif di berbagai organisasi dan menjadi ketua DPC Partai Demokrat. Maka tak heran bila Bunda Eva kerap tampil di berbagai acara. Meski sering tampil di berbagai acara, Bunda Eva selalu tampil berbeda. Bahkan, sebagian orang ada yang selalu menantikan penampilan terbarunya. Sebab, sebagai publik figur, Bunda Eva seolah tak pernah kehabisan ide untuk memperbarui penampilannya setiap hari. Di balik penampilan Bunda Eva itu, ada seseorang yang memiliki

andil besar. Dia adalah Nucky Ardyca atau yang akrab disapa Mas Nungki. Pria 43 tahun ini adalah penata rias pribadi Bunda Eva. Kemarin, Radar Lampung berkesempatan untuk bertemu dengannya di salon sekaligus rumahnya di Jalan Jend. Suprapto (Jalan Baru) No. 9, Tanjungkarang Pusat. Nungki mengaku telah lama mengenal Bunda Eva. Tepatnya sejak 10 tahun lalu. ’’Saya kenal beliau sebelum menjadi istri wali kota. Sejak dahulu, dia memang sudah langganan rias saya,” ujarnya membuka percakapan. Baca SELALU Hal. 22

Nucky Ardyca


METROPOLIS

22 Dicari... Saat ini, Pemkot Bandarlampung tengah menginventarisasi namanama yang akan diajukan menjadi camat dan lurah. Banyak PNS di lingkungan pemkot berharap dapat dipilih menjadi pemimpin wilayah meski untuk skala kelurahan atau kecamatan. Namun, Wali Kota Herman H.N. memastikan hanya memberi waktu enam bulan kepada camat dan lurah baru untuk menunjukkan kinerjanya. Orang nomor satu di Bandarlampung ini menegaskan, penunjukan posisi strategis itu akan dilakukan setelah hari raya Idul Fitri mendatang. ’’Kita tunggu dulu proses dari pemerintah pusat selesai. Baru setelah itu kita tetapkan,” katanya usai rapat paripurna di DPRD Bandarlampung kemarin. Ia juga memastikan segera membahas nama-nama yang akan mengisi posisi tersebut. ’’Itu memang penting untuk rentang kendali lebih mudah, misalnya masalah pembangunan dan keamanan,” paparnya. Mantan Kadispenda Provinsi Lampung ini menyatakan, camat dan lurah baru yang akan diusulkan diambil dari PNS-PNS yang ada di kota ini. ’’Untuk apa dari luar kota. Ya dari lingkungan pemerintahan kita sendiri saja,” tegasnya. Menurut Herman, pihaknya akan sangat selektif memilih camat dan lurah baru. Sebab, mereka memiliki tugas berat untuk merintis pemerintahan di wilayah baru. ’’Banyak sekali tugas dan pekerjaan yang harus diselesaikan. Oleh sebab itu, nanti saya cari

SABTU, 28 JULI 2012

Bukan Sekadar Berita! Dari Hal. 21 yang loyal dan kinerjanya bagus untuk menertibkan Bandarlampung ini. Orang-orang seperti itu yang akan saya ambil. Kalau kinerjanya tidak bagus, ya nggak diambil,” imbuhnya. Kepala daerah yang dikenal responsif ini juga menyatakan, dirinya akan melakukan evaluasi kinerja camat dan lurah baru enam bulan setelah dilantik. ’’Kalau kinerjanya tidak bagus, ya mundur. Kita ganti dengan yang lain,” tukasnya. Terpisah, Ketua Komisi A DPRD Bandarlampung Wiyadi mengatakan, pemkot memang harus sangat selektif untuk menentukan posisi camat dan lurah baru untuk wilayah pemekaran. ’’Sebagai perintis, memulai dari awal, tugasnya ya memang cukup berat. Oleh sebab itu harus orang-orang yang memang pekerja keras, pandai, dan loyal,” kata politisi PDIP ini. Menurutnya, camat dan lurah baru bertugas menata daerah barunya. Kemudian melakukan penertiban administrasi dan merencanakan pembangunan untuk wilayahnya. Sementara Wakil Ketua Komisi A Benson Wertha menyatakan, untuk camat dan lurah baru tersebut pemkot harus mengambil tenaga dari kota ini. ’’Jangan mengimpor dari daerah lain. Kan mereka tidak tahu-menahu tentang wilayah Bandarlampung. Kalau wali kota mau evaluasi enam bulan, itu bagus. Ini agar memacu camat dan lurah untuk bekerja keras dan berinovasi merintis daerahnya,” kata sekretaris Fraksi Partai Golkar Bandarlampung ini. (eka/c1/fik)

AL-FURQON DIPERBESAR: Sekelompok anak tengah bermain di lokasi pelebaran Masjid Jami AlFurqon kemarin. Masjid yang menjadi salah satu ikon Kota Bandarlampung ini memang kerap menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan agama dengan jumlah jamaah yang cukup besar.

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

ARMADA SAMPAH BUTUH PERHATIAN BANDARLAMPUNG - Pemerintah Kota Bandarlampung masih mempunyai banyak pekerjaan rumah (PR) untuk meraih predikat kota bersih. Salah satunya terkait keberadaan armada pengangkut sampah di kota ini. Berdasarkan penelusuran Radar Lampung, beberapa sarana vital ini dalam kondisi rusak parah. Bahkan, mobil sampah itu sepertinya wajib diganti dengan armada baru. Salah satu truk sampah rusak terdapat di Kecamatan Telukbetung Selatan (TbS). Dari tiga armada yang dimiliki UPT Kebersihan

setempat, satu di antaranya dalam keadaan tak layak jalan. Dari segi fisik, lebih dari setengah bagian mobil telah keropos. Mulai bodi bagian kepala mobil hingga bak penampung sampah. ’’Tak hanya bodi, sasisnya juga sudah dalam keadaan kritis Mas. Sudah lapuk dan hampir patah,” ujar Jaroni (40), sopir truk sampah tersebut, kepada Radar Lampung di sela-sela aktivitasnya belum lama ini. Parahnya lagi, mobil itu juga tidak lagi dilengkapi satu pun lampu sebagai pelengkap kelayakan jalan. Selain itu, rem belakang mobil juga

sudah blong. ’’Karena kondisi ini, tidak ada satu pun sopir yang mau gantian (mengendarai mobil). Jadi dari tahun 1993 awal masuknya mobil ini, hanya saya yang mengendarai. Untuk sekadar memarkirkan saja, sopir lain nggak ada yang mau,” keluhnya. Masih kata Jaroni, dengan kondisi rem yang tidak sempurna itu, dirinya telah dua kali mengalami kecelakaan. Satu kali di sekitaran kantor Polda Lampung dan satunya lagi di jalan masuk menuju TPS Bakung. ’’Kalau kernet saya waktu itu pernah hampir kecebur kali di

dekat TPA Bakung. Untung sempat terhalangi tembok. Dia tidak mengetahui cara pengereman mobil ini. Dan sepertinya hanya saya yang paham dengan mobil ini,” ungkapnya. ’’Mudah-mudahan saja dalam waktu dekat pimpinan-pimpinan mau mengganti truk tua ini dengan mobil yang baru,” lanjut Jaroni. Sementara untuk lebih memaksimalkan kinerja, melalui APBDP 2012, Dinas Kebersihan dan Pertamanan berencana menambah tiga unit truk sampah. Menurut Kadisbertam Bandarlampung Budiman, penambahan itu dilakukan

Pemkot... Untuk masalah pendapatan asli daerah (PAD), DPRD juga meminta pemkot untuk dapat meningkatkan kinerjanya dalam peningkatan pendapatan dari sektor penerimaan pajak daerah. ’’Perlu dioptimalkan lagi pajak daerah yang potensial. Seperti pajak air bawah tanah. Kemudian

Dari Hal. 21 penerimaan dari bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB). Untuk itu, kami minta pemkot dapat bekerja sama dengan notaris agar kewajiban BPHTB benar-benar dibayarkan oleh wajib pajak,” papar politisi PPP ini. Secara khusus, DPRD juga meminta pemkot menghentikan

semua pungutan tak resmi dan memperhatikan keluhan konsumen terkait masalah pajak. ’’Jadi jangan asal meningkatkan PAD, namun tidak memperhatikan kondisi daerah,” pesannya. Sementara itu, Wali Kota Bandarlampung Herman H.N. mengapreasiasi kerja DPRD yang

cukup cepat. Sebab sebelum 31 Juli batas waktu terakhir penetapan raperda LPj. anggaran 2011, DPRD telah mampu menyelesaikannya. ’’Segala masukan akan kami terima dan pertimbangkan menjadi bahan untuk kami bekerja lebih baik lagi,” katanya usai rapat paripurna. Kemudian untuk masalah aset,

KONI... ’’Kita tidak menganggur. Memang jadwal kegiatan KONI menyesuaikan kegiatan cabang olahraga. Apalagi sekarang hampir semua cabang olahraga sedang fokus untuk pelaksanaan PON. Semua dananya ada di Dispora, tidak di kita (KONI),” sambung Irianto. Diakuinya, respons dari cabang olahraga, terlebih mengenai penyusunan jadwal kegiatan, memang agak lambat. Sebelumnya,

Herman mengaku pihaknya tengah melakukan pendataan secara bertahap. ’’Akan kami buatkan sertifikat untuk aset itu secara bertahap. Sebab, butuh dana yang besar. Setiap tahun rata-rata saya anggarkan Rp2 miliar untuk pembuatan sertifikat ini,” ungkapnya. (eka/c1/fik)

Dari Hal. 21 mereka sudah beberapa kali melakukan pertemuan untuk menyusun jadwal. ’’Responsnya kadang terlambat. Itu juga menjadi salah satu kendala kita,” tuturnya. Dari beberapa cabang olahraga, untuk tahun ini baru enam cabang yang telah melakukan kegiatan. Yaitu karate, wushu, bridge, silat, atletik, dan catur. ’’Itu pun mereka masih pakai dana talangan sendiri. Karena itu, dananya masih ada di Dispora. Saat ini sedang dalam

proses pergeseran dana ke KONI,” ungkapnya. Irianto menambahkan, batas kewenangan KONI dalam penggunaan anggaran hanya sampai pada pemberian rekomendasi kepada Dispora selaku pemegang anggaran. ’’Kita tidak memiliki kewenangan untuk ACC loh. Cuma rekomendasi ke KONI bahwa benar cabang olahraga tersebut melakukan kegiatan. Bahkan, cabang wushu dan karate malah

kesulitan membuat SPJ (pertanggungjawaban keuangan, Red),” ungkapnya sambil menunjukkan format SPJ yang ada. Diketahui, meski tahun anggaran 2012 telah masuk triwulan ketiga, penyerapan anggaran di beberapa satuan kerja belum maksimal. Salah satunya di Dispora Bandarlampung. Lebih dari Rp2 miliar dana di satker ini masih menganggur. Pada APBD 2012 ditetapkan

Selalu... Pria yang mengaku telah merias sejak SMA ini mengatakan, Bunda Eva termasuk orang yang perfeksionis. ’’Namun karena sudah lama kenal dengan beliau, ya saya sudah tahu apa yang ia suka dan tidak suka untuk masalah riasan wajah,” ungkapnya. Nungki menambahkan, gaya riasan yang ia berikan ke Bunda Eva berubah setelah resmi menjadi istri wali kota. ’’Ya namanya kan istri orang nomor satu di kota ini, jadi harus ada riasan yang beda. Untuk produk yang digunakan juga

guna mengganti armada yang memang dianggap sudah tak layak pakai. Namun, untuk masalah penempatan, pihaknya belum dapat memastikan. Ia juga mengakui Disbertam masih harus menambah gerobak sampah untuk para tenaga sokli. ’’Jumlah yang ada saat ini memang belum cukup. Tetapi dari yang ada masih bisa kita maksimalkan. Jadi penambahan gerobak sampah akan lebih kita fokuskan pada 2013. Takutnya nggak cukup anggarannya. Ini juga kan masih mau dibagi ke satker lain,” tukasnya. (sur/c1/fik)

anggaran untuk satuan kerja ini sebesar Rp4,296 miliar. Namun di APBD perubahan 2012, plafon anggaran hanya Rp2,061 miliar. Sisanya belum digunakan oleh dinas ini. Dana yang masih menganggur terutama di program pembinaan dan pemasyarakatan olahraga. Khusus untuk pos ini tercatat dana yang belum digunakan mencapai Rp2,238 miliar dari alokasi Rp2,991 miliar. (ton/c1/fik)

Dari Hal. 21 berbeda,” ujar ketua Make-up Modifikasi Lampung, Katalia, ini. Untuk masalah riasan, lanjut Nungki, ia selalu berupaya menyesuaikan dengan even yang akan dihadiri Bunda Eva. Jika sebatas di Lampung, maka dirinya cukup memberikan riasan standar. Namun jika even itu di luar kota, maka Nungki pun dituntut memberikan riasan yang lebih wah. Riasan juga diupayakan menyesuaikan pakaian yang dikenakan Bunda Eva. ’’Karena saya sudah merias

beliau sejak sepuluh tahun lalu, maka saya sudah mengetahui seluk beluk dan karakteristik wajah Bunda Eva. Di setiap riasan, saya selalu ingin memberikan efek wajah yang lebih muda, sehingga terlihat segar di semua suasana. Oleh sebab itu, saya tidak pernah menggunakan lipstik warna merah yang akan memberikan kesan tua. Saya berikan warna lipstik yang cerah,” paparnya, Pria berdarah Jawa ini mengatakan, dirinya tidak berkiblat ke bentuk riasan mana pun.

Semua make-up yang disapukan ke wajah Bunda Eva lebih spontanitas, namun tetap mengikuti tren yang ada. Untuk riasan sehari-hari, Nungki yang juga menjadi langganan istri pejabat-pejabat Lampung ini mengatakan memberikan efek soft, elegan, namun tetap terkesan mewah. ’’Setiap pagi saya dijemput oleh ajudan beliau. Kalau ke luar kota dalam waktu yang lama, ya saya ikut,” kata Nungki yang mengaku sering harus sudah standby pukul 05.00 WIB untuk merias

Bunda Eva. Nungki yang saat ditemui Radar Lampung tampil santai dengan kaus berkerah cokelat dan celana jins ini mengatakan, Bunda Eva memang menyerahkan sepenuhnya masalah riasan wajah kepadanya. ’’Terkadang termasuk aksesori juga. Kalau untuk sehari-hari hanya butuh setengah jam. Tetapi kalau momen besar, butuh waktu hingga satu setengah jam,” urai bungsu dari empat bersaudara ini. (c1/fik)


METROPOLIS

SABTU, 28 JULI 2012

Minta Laporan Kontinu BANDARLAMPUNG – Gubernur Lampung Drs. Sjachroedin Z.P. gerah dengan kinerja para pejabat pemprov yang dinilainya lambat. Sehingga, program-program unggulan pun terkesan berjalan lambat dan tak ada kemajuan signifikan. Mantan Deputi Operasional Polri itu pun menggelar rapat dadakan dengan sejumlah pejabat. Untuk kali pertamanya, rapat kecil internal pejabat terbuka bagi para wartawan yang biasa meliput di kompleks Pemprov Lampung. Sejumlah pejabat yang hadir dalam pertemuan kecil itu antara lain Kepala Dinas Bina Marga (DBM) Lampung Arif Hidayat, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Budiharto, Kadishut Warsito, Kadiskominfo Sutoto, Asisten Bidang

Sjachroedin Z.P.

23

Bukan Sekadar Berita!

Ekonomi Pembangunan Arinal Djunaidi, Asisten Bidang Umum Adeham, serta Karo Aset dan Perlengkapan Ali Subaidi. Oedin –sapaan akrab Gubernur– memimpin rapat terbatas didampingi Sekretaris Provinsi Lampung Berlian Tihang. Dalam rapat kecil itu, Oedin mempertanyakan perkembangan program unggulan Kota Baru yang digadanggadang bisa fungsional pada 2014. ’’Kota Baru apa progresnya? Kita ngomong mau pindah 2014. Tapi mana perencanaannya?’’ sergah orang nomor satu di Pemprov Lampung ini. Padahal, program Kota Baru berpacu dengan waktu. Target pemprov untuk pindah ke Kota Baru adalah pada 2014. Berarti praktis tinggal dua tahun lagi waktu tersisa guna menyelesaikan program itu. ’’Kalau main data, ya nggak begini. Saya bukan hanya terima laporan. Saya ini turun ke lapangan,’’ tegas Oedin.

Di samping Kota Baru, Oedin juga mempertanyakan perkembangan program lainnya. Seperti terminal agrobisnis. Mantan Kapolda Jawa Barat itu juga meminta agar para pejabat segera memfokuskan diri menyelesaikan APBDP 2012. ’’Saya minta betul agar semua ini menjadi jelas. Jangan sampai kalau nggak ditanya, terus diam dan hilang lagi,’’ tandas Oedin. Kepada wartawan, ia juga mengeluhkan terkait program jembatan Selat Sunda (JSS) yang berpolemik. Menurut Oedin, sudah seharusnya JSS dikerjakan pihak swasta. Jika pemerintah menanggung pembiayaan JSS, dirinya tak akan yakin program itu terselesaikan dengan baik. Oedin menguraikan, Keppres No. 86/2001 tentang Percepatan Pembangunan Kawasan Strategis Infrastruktur Selat Sunda saja belum dijalankan, kini timbul usulan untuk merevisinya. ’’Keppres itu saja belum dijalankan. Dalam tempo 3 bulan di dalam Keppres itu harus dibentuk badan pelaksana. Tapi sampai sekarang belum ada,’’ imbuhnya. Kepada para pejabat yang hadir itu juga, Oedin meminta agar perkembangan program-program unggulan disampaikan secara kontinu. (wdi/c3/wan)

Komisi V Garap Wajar 12 Tahun BANDARLAMPUNG – Unsur pimpinan DPRD Lampung rupanya tidak main-main menggarap wacana penerapan program wajib belajar (wajar) 12 tahun secara menyeluruh. Unsur pimpinan telah menugaskan Komisi V DPRD Lampung untuk menindaklanjuti wacana wajar 12 tahun. Hal itu ditegaskan Ketua DPRD Lampung Marwan Cik Asan kemarin. Menurut legislator asal Partai Demokrat itu, surat permohonan menindaklanjuti program tersebut No. 95/Pimp/12.01/2012. ’’Pimpinan telah menugaskan komisi V untuk langsung berkoordinasi dengan pihak terkait mengenai wacana program wajar 12 tahun,’’ jelas dia. Nantinya, menurut Marwan, baru diputuskan apakah wacana

Marwan Cik Asan

tersebut dapat diimplementasikan dalam produk perda oleh DPRD Lampung atau Pemerintah

kabupaten/kota saja. Tercatat saat ini, ia menguraikan, baru ada dua daerah yang memberlakukan wajar 12 tahun. Yakni Lampung Barat dan Waykanan. ’’Kalau bisa, kita akan memberlakukannya menyeluruh di Lampung,’’ terang Marwan. Wacana ini digagas karena kualitas sumber daya manusia di Lampung perlu mendapat perhatian. Semakin tinggi tingkat pendidikan, kian terbuka juga lapangan kerja bagi yang bersangkutan. Di samping memerintahkan komisi V untuk menindaklanjuti wacana wajar 12 tahun, unsur pimpinan DPRD Lampung pun memintanya agar membahas kemungkinan memberikan subsidi bagi mahasiswa kedokteran Universitas Lampung. (wdi/c3/wan)

Optimistis Bypass Fungsional BANDARLAMPUNG – Kepala Dinas Bina Marga (DBM) Provinsi Lampung Arif Hidayat mengklaim perbaikan Jl. Soekarno-Hatta, Bypass, sudah rampung 50 persen. DBM pun percaya diri pada H-20 nanti Bypass bisa laik pakai alias fungsional. ’’Ini fungsional ya. Agar bisa dilewati. Ya, sudah sekitar 50 persen,’’ beber Arif di ruang rapat utama gubernur kemarin. Dia menjelaskan, DBM Lampung terus mengecek perbaikan Bypass yang menjadi urat nadi transportasi di Lampung. ’’Insya Allah, selesai dan bisa fungsional,’’ jelas dia. Nah, untuk perbaikan selanjutnya, nasib Bypass akan menunggu kepastian pembayaran dari Bank Dunia terselesaikan. Pasalnya, menurut dia, hingga kini proses

pembayaran masih terkendala di Bank Dunia. Arif mengungkapkan, selama waktu arus mudik dan balik lebaran nanti, di Bypass akan disiagakan alat berat untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi kerusakan. Menurutnya, akan ada empat alat berat yang disiagakan di jalur sepanjang 18 kilometer tersebut. Menurut rencana, Bypass fungsional hingga H+10. Pada awalnya, proyek pengerjaan pelebaran Jl. Soekarno-Hatta dikerjakan PT Istaka Karya. Namun dalam perjalanannya, PT Istaka Karya mengalami pemutusan kontrak pada 23 September 2011. Oleh Mahkamah Agung, PT Istaka Karya dinyatakan dalam kondisi pailit. Ketika pemutusan kontrak diberlakukan, PT Istaka Karya sudah melakukan pengerjaan

kurang lebih 1,8 persen. Dalam perkembangannya, proyek pelebaran Bypass ditenderkan ulang dan dibagi dalam dua paket pengerjaan. Yakni paket A dan B. Untuk paket A, panjang pengerjaan 10 km dengan nilai kontrak Rp133,399 miliar. PT Cobloc Infratekno ditunjuk pemerintah sebagai kontraktor pelaksana. Sementara paket B, nilai kontraknya sebesar Rp97,202 miliar dengan panjang pengerjaan 8,10 km. Kontraktor pelaksana yang bertanggung jawab adalah PT Duta Graha Indah (DGI). Nah, PT DGI tersebut sempat disebut-sebut dalam proyek dugaan korupsi Wisma Atlet. Namun, menurut Arif, PT DGI tetap dinilai memiliki kapabilitas untuk mengerjakan jalan Bypass. (wdi/c3/wan)


METROPOLIS

24

SABTU, 28 JULI 2012

Bukan Sekadar Berita!

FOTO WAHYU SYAIFULLAH

RAMAI: Aktivitas sebuah kapal tongkang di wilayah perairan Panjang, Bandarlampung. Wilayah ini memang dikenal sebagai jalur lalu lintas kapal yang cukup padat. Itu tidak lepas dari keberadaan pelabuhan internasional yang berada di wilayah tersebut.

AJI Peduli Jurnalis Perempuan Gelar Sosialisasi Standar Layak Kerja BANDARLAMPUNG - Perempuan yang berprofesi sebagai jurnalis tidaklah sedikit. Namun, belum tentu media tempatnya bekerja menerapkan standar layak kerja bagi mereka. Jurnalis perempuan pun perlu mengetahui apa saja yang menjadi haknya sebagai pekerja. Untuk itulah, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia bekerja sama dengan FNV Mondial menyosialisasikan standar layak kerja bagi jurnalis perempuan di aula PKBI Lampung hari ini (28/7). Acara itu diikuti sepuluh jurnalis dari media cetak, online, dan elektronik. Ketua AJI Bandarlampung Wakos Reza Gautama mengatakan, sosialisasi ini dihelat di beberapa daerah. Selain Lampung, kegiatan serupa juga dilaksanakan di Papua, Jakarta, Pontianak, dan Jawa Timur. Menurut Wakos, hal ini penting agar tidak ada lagi diskriminasi terhadap perempuan yang berprofesi sebagai wartawan. Media pun perlu mengetahui apa yang menjadi hak para pekerja perempuannya agar dapat memberikan apa yang seharusnya mereka peroleh. Wakos mengungkapkan, standar layak kerja bagi jurnalis perempuan antara lain perlindungan dari perlakuan diskriminatif berbasis gender, perlindungan dari kekerasan seksual dan pelecehan seksual, perlindungan dari pemutusan hubungan kerja atas dasar kehamilan, keguguran, melahirkan, menyusui dan proses pengasuhan. ’’Serta perlindungan mendapatkan upah penuh selama menjalani masa cuti haid, melahirkan, dan keguguran,” kata Wakos dalam siaran persnya kemarin. Perusahaan media juga harus memberikan cuti haid selama dua hari, memberikan cuti melahirkan minimal selama 3 bulan, dan memberikan cuti 1,5 bulan kepada yang mengalami keguguran. Kemudian memberikan fleksibilitas kerja kepada jurnalis yang hamil dan tidak mempekerjakan jurnalis perempuan dalam kondisi hamil antara pukul 20.00–07.00. Perusahaan media juga wajib memberi kesempatan kepada jurnalis perempuan untuk memberikan ASI kepada bayi atau memerah ASI selama waktu kerja. Perusahaan media pun harus menyediakan tempat penitipan anak dan menyediakan kamar mandi yang layak serta terpisah antara pekerja perempuan dan laki-laki. ’’Perusahaan juga wajib menyediakan ruang menyusui dan fasilitas penyimpanan ASI perah, memberikan jaminan kesehatan kepada setiap jurnalis dan keluarga intinya seperti pelayanan medis, rawat jalan, rapat inap di rumah sakit, serta wajib memberikan biaya minimal untuk empat kali pemeriksaan kehamilan dan biaya persalinan,” ujarnya. AJI, lanjut Wakos, tidak hanya menyosialisasikan standar layak kerja, tetapi juga akan memberikan apresiasi kepada perusahaan media yang telah memenuhi standar layak kerja jurnalis perempuan. Apresiasi ini diharapkan menjadi contoh bagi perusahaan media yang menerapkan standar layak kerja jurnalis perempuan. (dna/c1/fik)

Fantastis, Penambahan Anggaran SKPD Kota Terjadi akibat Pergeseran TKS BANDARLAMPUNG – Dalam APBD perubahan 2012 yang diajukan Pemerintah Kota Bandarlampung terdapat beberapa pos yang mengalami perubahan cukup signifikan. Salah satunya terjadi pada pos kegiatan penyediaan jasa administrasi perkantoran. Beberapa satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di Pemkot Bandarlampung mengajukan penambahan anggaran cukup fantastis dengan nilai hingga miliaran rupiah untuk pos ini. Berdasarkan data yang dimiliki Radar Lampung, sedikitnya terdapat tujuh SKPD dan BLUD yang mengajukan penambahan. Jumlahnya mulai Rp10 juta hingga Rp1 miliar (selengkapnya lihat grafis, Red). Namun, ada pula SKPD yang tidak mengajukan tambahan, seperti

Dinas Pekerjaan Umum yang anggarannya tetap Rp418,2 juta. Lalu BPPLH (Rp40,8 juta); Disdukcapil (Rp214 juta); BKKBN dan Pemberdayaan Perempuan (Rp36 juta); Dinas Tenaga Kerja (Rp45,6

juta); Diskoperindag (Rp216,6 juta); BPMP (Rp65,4 juta); dan Disbudpar yang malah mengurangi anggaran Rp10,2 juta dari alokasi yang telah ditetapkan sebesar Rp115,2 juta. Kepala Badan Pengelolaan Keua-

ngan dan Aset Daerah (BPKAD) Bandarlampung Zaidirina membenarkan masalah ini. Menurutnya, penambahan untuk pos kegiatan tersebut tidak terjadi di seluruh SKPD. ’’Ada yang bertambah, ada yang berkurang, ada juga yang stagnan,” katanya. Menurutnya, hal ini hanya dikarenakan adanya pergeseran tenaga kerja sukarela (TKS) yang membantu penyediaan administrasi perkantoran. ’’Anggaran itu ya untuk honor TKS juga. Jadi ada TKS yang dipindah ke SKPD A, SKPD B, dan sebagainya sehingga dana di SKPD tersebut bertambah dan SKPD yang sebelumnya menggunakan jasa TKS ini berkurang atau tetap,” papar mantan sekretaris DP2KA ini. Dicontohkan kondisi di Dinas Kesehatan. Penambahan SKPD ini lebih dari Rp800 juta. Kondisi itu muncul karena pada tahun ini terjadi peningkatan kualitas puskesmas. Sehingga

ada tenaga-tenaga baru direkrut. Hal serupa juga terjadi dengan BLUD yang menambah anggaran Rp376 jutaan. ’’Di rumah sakit kota masih banyak tenaga sukarela, termasuk perawatnya,” ungkap Zaidirina. Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan dr. Wirman menyatakan belum mengetahui detail tentang penambahan anggaran tersebut. ’’Iya, saya belum lihat. Nanti dicek dahulu. Nanti juga kan dipertanyakan oleh DPRD. Ya untuk anggaran kan tergantung evaluasi DPRD nantinya,” kata mantan direktur RSUDAM ini. Senada, Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (Disbertam) Budiman juga mengaku belum mengetahui masalah ini dengan pasti. ’’Sepertinya itu untuk membayar TKS dan honorer kita. Kemudian juga untuk menyelesaikan pembayaran di masa sebelumnya” singkat dia. (eka/c1/fik)

Disangka Maling Motor, Pasien RSJ Babak Belur BANDARLAMPUNG – Nasib malang dialami Ahmad Munawar (40), warga Desa Tegalsari, Sukadana, Lampung Timur (Lamtim). Pasien Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Negerisakti, Gedongtataan, Pesawaran, ini terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Bandarlampung akibat dihakimi massa kemarin. Kejadian unik ini bermula saat Munawar kabur dari RSJ. Setelah berhasil kabur, pria bertubuh tinggi ini tiba-tiba mengamuk di wilayah

Desa Natar, Kecamatan Natar, Lampung Selatan. Aksi ini dipicu oleh sikapnya menaiki motor salah seorang warga setempat. ’’Warga di sana menyangka kakak saya mau maling motor. Mereka lantas mengeroyok dan memukulinya,” ujar adik korban, Samsul (24), ketika menemani kakaknya yang dirawat di ruang Gelatik RSUDAM kemarin. Tak hanya mengalami luka memar akibat pukulan, korban juga mengalami luka tembakan senapan

angin di dada bawah sebelah kiri. Bahkan hingga kemarin sore, peluru senapan angin itu masing bersarang di dalam tubuh suami dari Samsiah ini. ’’Mungkin karena waktu itu kakak saya sulit untuk ditangani hingga akhirnya salah seorang warga menembaknya,” ujar Samsul yang cukup kewalahan oleh ulah sang kakak yang terus mengajak pulang. Munawar bahkan nekat mencabut selang infus meski peluru yang bersarang di tubuhnya belum diangkat.

Salah seorang perawat di ruangan tersebut membenarkan adanya luka tembak di tubuh korban. ’’Berdasarkan hasil rontgen memang ada benda di sekitar luka yang ada di dada pasien,” ujar perawat yang enggan menyebutkan namanya itu. Menanggapi hal ini, pihak RSJ belum dapat memastikan bahwa Munawar memang pasien yang dirawat di rumah sakit tersebut. Hanya, saat dihubungi, Humas RSJ David membenarkan bahwa ada salah seorang pasien yang sempat

kabur pada Kamis (26/7). ’’Memang ada pasien yang lari. Tetapi, saya tidak ingat namanya. Datanya ada di ruang rekam medik dan sekarang sudah tutup,” ujar David. Disinggung masalah lemahnya pengawasan RSJ, Davud mengaku pihaknya telah maksimal melakukan pengamanan. ’’Kita sudah benarbenar intensif melakukan pengawasan selama 24 jam. Terlebih kepada pasien-pasien yang memang kejiwaannya masih benar-benar labil,” ungkapnya. (sur/c1/fik)


METROPOLIS

SABTU, 28 JULI 2012

25

Bukan Sekadar Berita!

Terganjal Audit BPK BANDARLAMPUNG – Meski pihak Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung telah merampungkan pemberkasan, perkara dugaan korupsi PLTU Sebalang, Lampung Selatan, belum bisa dilimpahkan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Tanjungkarang. Kejati beralasan, hasil audit dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Lampung belum rampung. ’’Berkasnya sudah selesai kami susun. Kini, kami masih menunggu hasil audit dari BPK untuk melengkapi pemberkasan yang merupakan syarat sebelum dilimpahkan ke pengadilan,’’ ungkap Asisten Intelijen Kejati Lampung Sarjono Turin saat ditemui di ruangannya kemarin (27/7). Menurut mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ini, pengajuan audit kerugian negara perkara Sebalang sudah diajukan ke BPK dari Maret 2012. Namun, hingga Juli pihak Kejati tidak juga menerima hasil audit dari BPK. ’’Sudah empat bulan kami mengajukan audit itu ke BPK. Tapi sampai sekarang belum selesai. Saya juga heran, kenapa lama banget ya auditnya,’’ keluh dia. Sarjono menyatakan, sudah menanyakan hal itu ke BPK. Akan tetapi, BPK berdalih proses administrasi membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Ia berharap BPK segera mengesahkan hasil audit ini agar kasus itu dapat dilimpahkan ke pengadilan. Sebab, penyusunan berkas sudah selesai dilakukan tinggal menunggu hasil dari BPK saja. ’’Kalau dari kami, semuanya sudah selesai. Yang lama itu dari BPKnya. Saya juga mempertanyakan kinerja dari BPK,’’ pungkas Sarjono. Diketahui, perkara dugaan korupsi PLTU Sebalang sudah menetapkan sejumlah tersangka. Di antaranya mantan Wakil Bupati Lampung Wendy Melfa. Di samping itu, sejumlah saksi pun telah dipanggil termasuk mantan Bupati Lampung Selatan Zulkifli Anwar. (yud/c3/wdi).

UU NO. 22/2009 TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN Pasal 126 Pengemudi kendaraan bermotor umum angkutan orang dilarang: a. Memberhentikan kendaraan selain di tempat yang telah ditentukan; b. Mengetem selain di tempat yang telah ditentukan; c. Menurunkan penumpang selain di tempat pemberhentian dan/atau di tempat tujuan tanpa alasan yang patut dan mendesak; dan/atau d. Melewati jaringan Jalan selain yang ditentukan dalam izin trayek. Pasal 137 (4) Mobil barang dilarang digunakan untuk angkutan orang, kecuali: a. Rasio kendaraan bermotor untuk angkutan orang, kondisi geografis, dan prasarana jalan di provinsi/ kabupaten/kota belum memadai; b. Untuk pengerahan atau pelatihan Tentara Nasional Indonesia dan/atau Kepolisian Negara Republik Indonesia; atau c. Kepentingan lain berdasarkan pertimbangan Kepolisian Negara Republik Indonesia dan/atau pemerintah daerah. (5) Ketentuan lebih lanjut mengenai mobil barang yang digunakan untuk angkutan orang sebagaimana dimaksud pada ayat (4) diatur dengan peraturan pemerintah. Pasal 302 Setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor umum angkutan orang yang tidak berhenti selain di tempat yang telah ditentukan, mengetem, menurunkan penumpang selain di tempat pemberhentian, atau melewati jaringan jalan selain yang ditentukan dalam izin trayek sebagaimana dimaksud dalam pasal 126 dipidana dengan pidana kurungan paling lama satu bulan atau denda paling banyak Rp250.000.

FOTO WAHYU SAIFULLAH

MAKIN PADAT: Memasuki Ramadan, kepadatan arus lalu lintas di Kota Bandarlampung kerap terjadi ketika sore hari. Kondisi itu disebabkan aktivitas warga yang mencari penganan untuk berbuka puasa.

IRT Nekat Curi Motor BANDARLAMPUNG – Akibat desakan kebutuhan rumah tangga, Dewi Maharani (25) terpaksa bertindak nekat. Ibu rumah tangga (IRT) ini diduga terlibat aksi pencurian kendaraan bermotor. Namun, belum sempat menikmati hasil curiannya, aparat kepolisian keburu membekuk warga Kelurahan Kuripan, Telukbetung Barat, Bandarlampung, itu kemarin.

’’Pelaku diamankan tepat di depan Toko Utama Plastik, Pasar Kangkung, Telukbetung Selatan, saat melancarkan aksinya. Belum berhasil membawa barang jarahan, tersangka diketahui pemilik kendaraan,’’ jelas Kapolsekta TbS Kompol O.M. Galinging kemarin (27/7). Dewi diamankan berdasarkan laporan Sulaiman (30) dengan No.

LP/403/VII/2012/LPG/RESORT BL/ SEKTOR TBS Tanggal 26 Juli 2012. ’’Modus yang dilakukan tersangka yakni menggunakan kunci duplikat yang dimilikinya, yang kebetulan sama dengan kunci motor yang hendak dicuri,’’ ungkap Kapolsekta. Polisi sudah mengamankan 1 unit sepeda motor Honda Revo Fit hitam BE 4925 CJ. ’’Kasus ini

dalam pengembangan. Untuk tersangka, sudah kita limpahkan ke Mapolresta Bandarlampung,’’ imbuh O.M. Galinging. Terpisah, pencurian bermodus pecah kaca terjadi di Jl. Kapten Peire Tendean, Tanjungkarang Pusat (TkP), sekitar pukul 12.15 WIB kemarin. Pelaku berhasil menggasak satu buah laptop Acer, satu tas warna hitam yang berisi-

melaksanakan salat Jumat di Kejati Lampung kemarin (27/7). Apa sanksi yang akan dilakukan Kejati terhadap Tesar? Pohan menyatakan, dirinya belum menentukan langkah yang akan diambil Kejati terhadap Tesar. Namun, pihaknya akan melaporkan putusan tersebut ke jaksa agung muda pengawasan (Jamwas). ’’Atas laporan kami tersebut, Jamwas akan memberi petunjuk sanksi apa yang akan dikenakan terhadap dirinya (Tesar). Kini, kami sudah menonaktifkan dia (Tesar) agar tidak bekerja lagi di Kejari Gunungsugih,’’ bebernya. Diketahui, Tesar dinyatakan bersalah Pengadilan Negeri Tanjungkarang karena terbukti memiliki narkotika jenis SS dua paket. Tesar dihukum empat tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjungkarang yang diketuai Majelis Hakim Teguh Hariyanto. (yud/c3/wdi).

kan berkas kantor, serta satu tas warna cokelat berisi buku tabungan Bank Panin sebesar Rp5 juta milik Ekosmen, S.T. (32), warga Jl. Krakatau III, Kelurahan Perumnas Wayhalim, Kedaton. Berdasarkan keterangan korban, pelaku memecahkan kaca kiri bagian tengah mobil Daihatsu Xenia cokelat BE 2096 CJ yang terparkir di samping kantornya.

Saat itu, korban yang baru saja kembali ke kantornya setelah menyetorkan sejumlah uang ke salah satu bank swasta sengaja mampir ke kantor untuk memfotokopi sebuah berkas sebelum keluar istirahat. ’’Saya masih berharap polisi dapat menemukan pelaku. Sebab, saya butuh data-data yang ada di laptop serta tas saya,’’ tukasnya. (and/sur/c3/wdi)

Awas Bendera Hitam!

Jaksa Narkoba Divonis Setahun BANDARLAMPUNG – Pengadilan Tinggi (PT) Lampung menjatuhkan vonis kepada oknum jaksa Kejari Lampung Tengah Tesar Esandra yang terkena kasus kepemilikan sabu-sabu (SS). Tesar divonis setahun penjara dengan masa rehabilitasi selama enam bulan di Rumah Sakit Jiwa Provinsi Lampung. Vonis itu lebih ringan dibandingkan keputusan hakim Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjungkarang yang menjatuhkan vonis empat tahun penjara. Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Lampung Pohan Lasphy mengatakan, pihaknya telah menerima apa yang diputuskan oleh majelis hakim. Untuk itu, pihak jaksa tak akan melakukan kasasi terhadap keputusan yang dilakukan majelis hakim. ’’Kami tidak lakukan kasasi. Tidak ada alasan untuk melakukan kasasi. Walau kami melakukan kasasi juga, pasti ditolak,’’ ungkap Pohan usai

Pasal 303 Setiap orang yang mengemudikan mobil barang untuk mengangkut orang kecuali dengan alasan sebagaimana dimaksud dalam pasal 137 ayat 4 huruf a, huruf b, dan huruf c dipidana dengan pidana kurungan paling lama satu bulan atau denda paling banyak Rp250.000.

FOTO DOK.

TILANG: Seorang petugas lalu lintas mengamankan motor yang tidak menyalakan lampu pada siang hari. Foto dibidik di Jalan Kartini beberapa waktu yang lalu.

BANDARLAMPUNG – Kinerja delapan polsekta di Kota Bandarlampung menjadi pertaruhan. Jika gagal menampilkan kinerja maksimal, bendera hitam menanti. Nah, salah satu syarat utama agar lolos dari bendera hitam, kedelapan polsekta di Bandarlampung harus bisa mengungkap kasus dengan target operasi (TO) atau non-TO. ’’Jika tidak mau mendapatkan bendera hitam, harus terus meningkatkan kinerja. Sebenarnya semua itu untuk memberikan pelayanan yang terus membaik bagi masyarakat,’’ ucap Kapolresta Bandarlampung Kombespol M. Nurochman via ponsel kemarin (27/7). Ia mengaku, ada sejumlah polsekta masuk kandidat penerima bendera hitam. Namun, Nurochman masih enggan menyebutkan polsekta mana-mana saja yang berpotensi lebih besar mendapatkannya. ’’Saat ini masih dalam proses penilaian. Nanti jika sudah waktunya, kita akan rilis untuk disampaikan ke publik mengenai polsekta mana yang mendapatkan

bendera hitam,’’ ucap dia. Terpisah Kapolsekta Kedaton Kompol Saidi mengungkapkan, kalau pihaknya akan berusaha sebaik mungkin menjaga atau mengungkap kasus yang terjadi di wilayah hukumnya. Ia mengatakan, kalau adanya bendera hitam, harus dijadikan motivasi bukan beban. ’’Ada atau tidak bendera hitam, kita seharusnya meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Namun dengan adanya bendera hitam tersebut, dapat kita jadikan semangat untuk menjadi lebih baik lagi,’’ tutur Saidi. Dari data yang dihimpun Radar Lampung, tercatat sejumlah polsekta berhasil mengungkap kasus pada kurun waktu sebulan belakangan. Polsekta itu antara lain Telukbetung Selatan yakni ungkap kasus curanmor pada 26 Juli; Kedaton (miras pada 21 Juli); Telukbetung Utara (pembobolan rumah pada 14 Juli); dan Telukbetung Barat (penipuan pada 11 Juni). (and/c3/wdi)


26

LAMPUNG RAYA

SABTU, 28 JULI 2012

Lamsel-Tanggamus-Pringsewu-Pesawaran

Segera Sampaikan Draf KUA-PPAS

Dua Korban Masih Dirawat

KOTAAGUNG – DPRD Tanggamus menjadwalkan rapat paripurna penyampaian draf Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) 2012 oleh eksekutif. Sesuai keputusan rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Tanggamus dan jajaran pimpinan dewan, draf KUA-PPAS rencananya disampaikan Bupati Tanggamus Hi. Bambang Kurniawan, S.T. dalam rapat paripurna dewan, Selasa (31/7). Demikian dikemukakan Sekretaris DPRD Tanggamus Drs. Hi. Aris Toteles Darwis ketika dikonfirmasi Radar Lampung, Kamis (26/7). Menurut Aris, telah ditetapkan paripurna penyampaian rancangan KUA-PPAS yang dilanjutkan dengan pembahasan. ’’Pasca ditandatanganinya nota kesepakatan KUA-PPAS antara pemkab dan DPRD, dilanjutkan dengan penyampaian draf APBDP 2012 oleh bupati serta pembahasan antara tim anggaran eksekutif dan legislatif,” ujarnya. Terpisah, Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (DP2KAD) Tanggamus Drs. M. Jauhari Syafe’i ketika dikonfirmasi membenarkan kalau draf KUA-PPAS APBDP 2012 telah siap disampaikan ke DPRD. Karena itu, menurut Jauhari, kini eksekutif tinggal menunggu penjadwalan rapat paripurna penyampaian draf KUA-PPAS. Hal ini guna disampaikan secara resmi dalam rapat paripurna dewan oleh bupati. Sebelumnya diberitakan, tim anggaran Pemkab Tanggamus mulai menyusun dan menata draf KUAPPAS atas APBDP 2012. ’’Jika berjalan sesuai rencana, draf KUA-PPAS itu akan diajukan ke DPRD paling lambat akhir Juli 2012,” ungkap Kepala Bappeda Tanggamus Ir. Hi. Herman Hermawan, M.M. beberapa waktu lalu. (ehl/c2/gus)

PRINGSEWU – Dua pekerja yang tertimpa besi pada proyek pembuatan jembatan Way Tebu II di Dusun Talangsebaris, Pekon Pungkut, Kecamatan Pugung, Tanggamus, hingga kini masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Wismarini Pringsewu. Kedua korban yang dirawat, yakni Sudarmin (52), warga Pekon Sukoharjo I, dan Paiman (55), warga Ba_ngunrejo, Lampung Tengah, masih membutuhkan perawatan intensif. Keduanya harus diobservasi di rumah sakit yang terletak di Kelurahan Pringsewu Selatan itu. Dokter yang menangani kedua korban, dr. Gunawan, Sp.P.B., mengatakan, pihaknya masih terus memantau kondisi kedua pasien itu. Keduanya harus menjalani observasi. Menurut dr. Gunawan, kondisinya juga terus membaik dan sudah sadarkan diri. ’’Kedua pasien itu sudah sadarkan diri,” ujarnya kemarin. Dilanjutkan dokter spesialis bedah itu, kedua pasien memang masih merasakan nyeri diduga akibat luka benturan di bagian pinggangnya. ’’Mereka mengaku merasakan nyeri di bagian pinggang akibat benturan dari benda yang keras,” ucapnya. Terkait berapa lama pasien itu harus menjalani perawatan, dikatakan Gunawan, bergantung hasil pemeriksaan yang dilakukan terus-menerus setiap harinya. ’’Bergantung kondisinya kelak dari hasil pemeriksaan yang dilakukan terus-menerus,” ungkapnya. Sekadar mengingatkan, pengerjaan pembangunan fondasi jembatan Way Tebu II yang ada di Dusun Talangsebaris, Pekon Pungkut, Kecamatan Pugung, Tanggamus, menelan korban jiwa. Sebanyak empat orang pekerja konstruksi jembatan itu tertimpa tumpukan kawat berukuran 25 milimeter, Kamis (26/7) sekitar pukul 12.00 WIB. Akibatnya, Triono (25), warga Kota Metro, dan Siswanto (28), warga Punggur, Astromulyo, tewas di tempat dengan menderita sejumlah luka tusukan kawat baja. Abdullah, salah satu warga setempat yang bersama warga lainnya memberikan pertolongan pertama kepada para korban, menyatakan bahwa sebelumnya dia dan penduduk di sekitar lokasi proyek tidak mengetahui ada kejadian itu. Sementara Kanitreskrim Polsek Pugung Aipda Wanto mewakili Kapolsek Pugung Iptu Anas Sobirin membenarkan kejadian itu. Di mana, terdapat empat orang pekerja yang menjadi korban lantaran tertimpa ratusan besi baja berat. (mul/sag/c2/gus)

Napi Kabur ketika Ikuti Asimilasi KOTAAGUNG – Wandi (19), salah satu warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kotaagung, Tanggamus, kabur saat menjalani proses program asimilasi di lingkungan luar lapas setempat bersama narapidana (napi) lainnya, Kamis (26/7) sekitar pukul 12.30 WIB. Hingga kemarin, petugas lapas masih terus melakukan pencarian untuk mengetahui keberadaan terpidana kasus pasal 363 (pencurian) itu. Padahal, Wandi tinggal menjalani 26 hari lagi hukuman untuk kemudian bebas. Kalapas Kotaagung M. Latif Safiudin, Bc.Ip., S.H. ketika dikonfirmasi mengatakan, proses asimilasi itu merupakan program dalam rangka pembinaan kepada para napi untuk mereka menyatu kembali dengan masyarakat. Hal ini agar nantinya begitu bebas, warga binaan dapat langsung membaur dengan masyarakat. Diterangkan Latif, pada hari itu, Wandi bersama 13 warga binaan lainnya menjalani program asimilasi. Mereka ditugaskan untuk melakukan bersih-bersih di area lahan pertanian yang berada di lingkungan luar lapas yang juga terdapat pondok asimilasi. ’’Warga binaan yang disetujui untuk mengikuti program asimilasi ini sesuai dengan surat keputusan tim pengamat pemasyarakatan (TPP). Selain itu, yang bersangkutan juga telah dijamin pihak keluarga kalau yang bersangkutan tidak akan melarikan diri,” ujarnya. Latif menambahkan, warga binaan dengan vonis sembilan bulan kurungan yang masa hukumannya akan berakhir pada 22 Agustus 2012 itu kabur dengan cara mengelabui pengawas dan rekanrekannya sesama napi. Menjelang istirahat sekitar pukul 12.30 WIB, Wandi minta izin ke WC yang berada di area luar belakang lapas untuk buang air kecil. Namun, setelah ditunggu-tunggu, yang bersangkutan tak kunjung kembali masuk ke dalam lapas. Atas kondisi itu, sejumlah petugas langsung melakukan pencarian. Namun, hingga sore kemarin belum juga ditemukan. ’’Petugas kami masih berada di lapangan guna terus menyelidiki keberadaan Wandi,’’ ungkapnya. Latif mengimbau kepada yang bersangkutan untuk segera menyerahkan diri dan kembali menjalani masa hukuman yang akan segera berakhir bulan depan atau tinggal tersisa 26 hari lagi. (ehl/c2/gus)

FOTO IST.

BERIKAN BANTUAN: Bupati Tanggamus Bambang Kurniawan saat memberikan bantuan pembangunan masjid pada acara Safari Ramadan kemarin.

Target Bebas Buta Aksara KALIANDA – Dinas Pendidikan (Disdik) Lampung Selatan menargetkan tahun ini Lamsel bebas buta aksara. Karena itu, Disdik tahun ini memberikan paket pendidikan terhadap 762 orang buta aksara di kabupaten setempat. ’’Tahun ini, Lamsel bebas buta aksara. Seluruh penyandang buta aksara yang ada sekarang ini telah menjalani pendidikan paket. Sebagian dari mereka kini sudah dapat merangkai kata dan membaca huruf,” ungkap Kadisdik Lamsel Drs. Sulpakar,

M.M. melalui Kabid Pendidikan NonFormal (PNF) Syamsiah dihubungi melalui ponselnya kemarin. Syamsiah menerangkan, pada 2011 Disdik telah memberantas buta aksara yang diikuti sekitar 1.000-an warga penyandang buta aksara menjadi melek aksara. Karena itu, akhir tahun ini pihaknya menargetkan 762 orang tersebut terbebas dari buta aksara. Dari jumlah warga yang masih buta huruf itu, imbuh dia, mayoritas berusia di atas 15 tahun. Sayangnya,

perempuan berambut pendek itu tidak merinci jumlah perempuan dan laki-laki penyandang buta aksara tersebut. ’’Maaf, saya masih di jalan. Datanya ada di kantor. Saya kurang hafal kalau rinciannya,” ujarnya. Dijelaskannya, para penyandang buta huruf itu kebanyakan ditemukan di daerah pelosok dari 17 kecamatan di Lamsel. Pendataan para penyandang buta aksara itu berhasil dilakukan karena adanya koordinasi antara Disdik dengan pamong desa di Lamsel.

Untuk menekan angka buta huruf di Lamsel, lanjut Syamsiah, pihaknya juga terus berupaya melakukan kegiatan. Di antaranya membangun sarana pendidikan nonformal. Seperti membangun pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM) yang tersebar di 17 kecamatan. Kini sebanyak 17 PKBM yang telah melakukan pendidikan bagi penyandang buta huruf itu. ’’Melalui PKBM ini, kami berupaya menekan bahkan memberantas buta aksara di Lamsel,” ungkapnya. (dur/c2/gus)

PAD DPKK Baru 64 Persen

FOTO WIRAHADIKUSUMA

PLTS SISTEM TERPUSAT: Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) sistem terpusat bantuan dari Kementerian Perikanan dan Kelautan sudah dinikmati warga di Pulau Pahawang, Kecamatan Punduhpedada, Pesawaran.

KALIANDA – Dinas Pasar, Kebersihan, dan Keindahan (DPKK) Lampung Selatan, nampaknya, harus bekerja keras merealisasikan target pendapatan asli daerah (PAD) yang ditetapkan tahun ini. Pasalnya, hingga akhir Juni 2012, target PAD yang tercapai di satuan kerja itu baru mencapai 64 persen atau sekitar Rp300 juta dari target Rp575 juta. Kepala DPKK Lamsel Ir. Yansen Mulia mengatakan, PAD tahun ini mengalami penurunan Rp150 juta. Sebab, PAD 2011 dari sektor kebersihan dan salar Rp750 juta. Menurut Yansen, turunnya target PAD itu karena terbitnya Peraturan Daerah No. 16, 17, dan 18 Tahun 2011 tentang Sewa Toko dan Kios. Karena itu, tidak diperkenankan untuk memungut biaya retribusi kepada penyewa kios tersebut. ’’Ini berlaku sejak 8 Agustus 2011. Kami sudah tidak memungut retribusi sektor toko dan kios,” bebernya kemarin. Sayangnya, mantan sekretaris

DPKK Lamsel itu tidak merinci jumlah toko dan kios pasar Pemda Lamsel. Hanya setelah penghapusan pungutan retribusi toko dan kios, PAD berkurang Rp150 juta. ’’Karena itu, PAD tahun ini mengalami penurunan yang cukup drastis,” ujarnya. Dijelaskannya, PAD dari sektor kebersihan dan salar diperoleh dari 10 pasar yang ada di Lamsel. Di antaranya Bakauheni, Sidomulyo, Natar, Kalianda, Rawaselapan, Branti, dan Palas. Namun, Yansen tidak dapat menjelaskan jumlah PAD masing-masing pasar. Ia hanya menegaskan, tahun ini PAD dari 10 pasar itu Rp557 juta. ’’Kami berharap PAD sektor salar dan kebersihan dapat tercapai pada akhir tahun ini. Kami akan terus berupaya merealisasikannya,” ucapnya. Meski target PAD dari salar dan retribusi itu belum tercapai, Yansen mengaku bahwa pihaknya tidak menemukan kendala dalam pelaksanaannya. (dur/c2/gus)


SABTU, 28 JULI 2012

KETENAGAKERJAAN

Pencaker Tembus 1.266 SAMPAI pertengahan 2012, Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dissosnakertrans) Lampung Timur mencatat 1.266 warga setempat yang mengajukan permohonan pembuatan kartu pencari kerja. Kadissosnakertrans Lamtim Afdal Faisal memaparkan, biasanya angka pencari kerja (pencaker) cenderung meningkat ketika ada lowongan pekerjaan di instansi pemerintah daerah maupun swasta. Kemudian ada juga yang berniat mengadu peruntungan dengan pekerjaan di luar daerah hingga luar negeri. Dilanjutkan, untuk dapat menyalurkan para pencaker, Dissosnakertrans Lamtim kini berusaha memasukan mereka dalam bursa pencaker online. Selain itu, Dissosnakertrans pun mengimbau ke pencaker yang telah mendapatkan pekerjaan segera menyampaikan informasi secara lisan dan/atau tertulis ke Dissosnakertrans Lamtim. ’’Itu untuk mengetahui jumlah pencaker yang telah diterima kerja,’’ pungkas Afdal. (wid/c3/adi)

LAMPUNG RAYA

27

Lamteng-Metro-Lamtim

Kejari Cium Indikasi Pungli Penarikan Salar tanpa Karcis di Pasar Kotagajah

PERTANIAN

Cemasi Wereng Cokelat HAMA wereng cokelat menyerang ratusan hektare (ha) areal sawah di Desa Tulungbalak, Kecamatan Batangharinuban, Lampung Timur. Hal ini membuat petani cemas akan gagal panen. Suradilaga, petani Desa Tulungbalak, menyebutkan, bila tidak segera diatasi, tanaman padi mereka gagal panen. Sebab, hama itu menyerang batang, daun, dan bulir padi yang siap panen. ’’Tanaman yang terserang akan langsung layu dan lama-lama mati,’’ papar Suradilaga. Dilanjutkan, warga setempat telah mencoba mencegah dan memberantas serangan hama ini dengan berbagai cara. Antara lain melakukan penyemprotan insektisida maupun tradisional secara berkala. Namun, hama tersebut masih sulit dikendalikan. Padahal, sebagian besar areal pertanian di desa tersebut akan mulai panen pekan depan. ’’Kami berharap pemerintah mengambil langkah agar serangan hama wereng ini dapat dikendalikan,’’ harapnya. (wid/c3/adi)

Dana Publikasi PAUD Disoal METRO – Belum reda isu pemotongan insentif guru honorer taman kanak-kanak (TK), Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disdikbudpora) Kota Metro kembali diterpa isu miring. Kali ini terkait sejumlah anggaran yang telah dituangkan dalam APBD 2012. Salah satunya dana publikasi dan sosialisasi pendidikan anak usia dini (PAUD) senilai Rp52.690.000. Kabid Pendidikan Luar Sekolah (PLS) Dinas Pendidikan Yuniar menegaskan, dana publikasi untuk kegiatan bunda PAUD termasuk mengumpulkan anak-anak dan guru TK. ’’Ya, dananya untuk kegiatan Bunda PAUD. Sosialisasinya ya lewat gebyar acara itu. Kegiatan yang dibuat agar masyarakat tahu,’’ tutur dia. Pernyataan Yuniar berbanding terbalik dengan kenyataan yang ada. Dana gebyar keterampilan anak dan guru TK sudah dianggarkan dalam APBD senilai Rp32.633.400. Sementara anggaran publikasi dan sosialisasi PAUD senilai Rp52.690.000 terpisah. Ini memunculkan kesan ada penggunaan dana yang berbeda dalam satu kegiatan. Sementara, realisasi publikasinya tidak dapat ditunjukkan. Ketika ditanya apakah ada bukti publikasi yang dimaksud, Yuniar terkesan kebingungan menjawabnya. ’’Kalau nggak salah ada, cuma di media apa saya kurang paham,’’ aku dia. Diketahui, selain dana publikasi dan dana gebyar Bunda PAUD, Disdikbudpora juga telah menganggarkan dana operasional forum pengembang PAUD Kota Metro Rp30.000.000. Nilai ini belum termasuk anggaran lain yang termasuk dalam APBD berupa penyedia dana operasional TK/RA, SD, dan SMP/MTs yang besarnya mencapai Rp2.568.614.600. Nah, menyangkut pemotongan dana sertifikasi guru TK, yang kini terus merebak, Yuniar kembali menegaskan bahwa hal itu tidak benar. Pernyataannya serupa pun dipertegas oleh Eni Purwatiningsih, staf bidan PAUD dan PFNI. Terdapat pernyataan yang dibubuhkannya lewat selembar kertas bermeterai. Pertama, dirinya tidak pernah menerima atau mendapat perintah dari atasan langsung maupun tidak langsung untuk menerima, memungut atau memotong uang insentif guru TK. Kedua, dirinya tidak pernah memotong, mengambil, menerima langsung maupun tidak langsung uang insentif guru TK sebesar Rp100. (ful/c3/adi)

FOTO-FOTO RNN

OLAH TKP: Personel Unit Laka Satlantas Polres Lampung Tengah sedang olah tempat kejadian perkara (TKP) lakalantas maut yang menewaskan Munzir Pamungkas (15), murid MTs GUPPI Annur (atas). Motor Honda Supra Fit BE 5610 JP yang dikendarai korban rusak ringan dan diamankan di Mapolres Lamteng.

Terlindas Truk, Siswa MTs Meregang Nyawa GUNUNGSUGIH – Nasib nahas dialami Munzir Pamungkas (15), murid MTs GUPPI Annur. Ia meregang nyawa lantaran ditabrak truk BE 9160 F. Kecelakaan maut ini terjadi di Dusun Karanganyar, Kampung Majapahit, Kecamatan Punggur, Lampung Tengah, sekitar pukul 17.15 WIB kemarin (27/7). Bungsu dari tujuh bersaudara warga Dusun III, Kampung Banjarsari, Kecamatan Gunungsugih, ini tewas dengan kondisi mengenaskan. Tubuhnya luka parah karena terlindas truk bermuatan aneka makanan ringan. Warga di sekitar lokasi kejadian menuturkan, seperti biasa kalau sore hari banyak remaja mengendarai sepeda motor. Apalagi saat Ramadan. Sambil menunggu waktu

buka tiba, banyak remaja hilir-mudik di jalanan menggunakan sepeda motor. ’’Memang, daerah itu rawan kecelakaan,’’ ungkap salah satu warga yang enggan namanya dikorankan. Sementara saksi mata, Kasno (34) yang juga tinggal di sekitar tempat kejadian perkara (TKP), menjelaskan, korban seorang diri mengendarai sepeda motor Honda Supra Fit hitam-merah BE 5610 JP. Saat itu, korban melaju dari Gunungsugih menuju Punggur. ’’Begitu tepat di depan rumah saya, terdengar suara motor jatuh. Langsung disusul dengan suara ban mobil mengerem mendadak. Mungkin korban menghantam lubang dan terjatuh. Atau, korban terjatuh ke kanan dan dari arah

berlawanan ada truk melaju kencang. Kontan, tubuh korban yang terlempar langsung dilindas dan masuk kolong truk,’’ terangnya. Sambil menunggu anggota Unit Laka Satlantas Polres Lamteng tiba di lokasi kejadian, warga sekitar TKP bergerak cepat mengevakuasi jasad korban yang tewas di tempat. Tak pelak, peristiwa tragis dan mengejutkan ini langsung menjadi pusat perhatian warga yang sedang ngabuburit. Sebagai barang bukti, kendaraan korban yang hanya rusak ringan dan mobil truk langsung diamankan ke Mapolres Lamteng. ’’Kedua kendaraan kami amankan di mapolres. Sementara identitas pengemudinya, kami juga belum dapat. Tetapi orangnya sudah dibawa ke mapolres

untuk menghindari amuk massa dan untuk diperiksa,’’ tandas salah seorang personel unit laka di TKP. Terpisah, Kasatlantas Polres Lamteng AKP M. Reza didampingi Kanitlaka Ipda A. Pancarudin mengimbau seluruh pengendara kendaraan untuk lebih meningkatkan kewaspadaan saat berkendara di jalan raya. ’’Terlebih saat Ramadan, ngabuburit menjadi tradisi masyarakat setiap tahun. Mereka hilir-mudik di jalan raya. Mirisnya, hampir 90% pengendara yang ngabuburit itu justru remaja yang belum paham rambu lalu lintas. Semoga peristiwa ini menjadi pelajaran seluruh orang tua untuk mengawasi buah hatinya saat ngabuburit,’’ pungkas Kasatlantas. (rnn/c3/adi)

GUNUNGSUGIH – Kejaksaan Negeri (Kejari) Gunungsugih buka suara terkait indikasi pungutan liar (pungli) pada penarikan retribusi pasar dan retribusi sampah sejak 2008 di Pasar Kotagajah, Lampung Tengah. Untuk diketahui, sejak 2008 UPTD Pasar Kotagajah tidak memberikan alat bukti pembayaran salar kepada para pedagang. Selain itu, ada perbedaan data mengenai jumlah pendapatan retribusi antara Himpunan Pedagang Pasar Kotagajah dengan UPTD. Himpunan Pedagang Pasar Kotagajah merilis, pendapatan salar dan retribusi sampah di pasar itu mencapai Rp332.424.000. Sedangkan UPTD menyangkal angka itu. Meski menyangkal, UPTD enggan membuka berapa jumlah pendapatan riil dari penarikan retribusi. ’’Tidak benar mencapai angka itu (Rp332.424.000). Tapi kami tidak bisa buka ke umum berapa jumlah riilnya karena menjadi urusan kami,’’ ucap Adrian Yozar, staf urusan tata usaha, saat mendampingi Kepala UPTD Pasar Kotagajah Lamin dua hari lalu. Berdasarkan sejumlah fakta yang ditulis surat kabar harian ini di lapangan, Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Gunungsugih Murary, S.H. menyatakan, pihaknya akan melakukan kajian terhadap permasalahan ini. ’’Alasan yang dikemukakan UPTD bahwa tidak diberikannya karcis lantaran stoknya habis atau karena sudah terbiasa, bukanlah suatu alasan yang bisa dibenarkan. Dengan tidak adanya karcis yang menjadi bukti pembayaran salar, sangat memungkinkan adanya pihak-pihak tertentu yang bermain. Tidak hanya itu. Saya juga malah menduga ada permainan di pembuatan karcis salar. Karcis tidak dibuat, tapi anggaran pembuatan karcis tetap digunakan,’’ tutur Murary kemarin (27/7). Menurutnya, permasalahan ini menjadi kompleks tatkala dikaitkan dengan nilai rupiah pendapatan salar yang disetorkan UPTD ke Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda). ’’Bagaimana bisa mengukur berapa pendapatan riil salar kalau tidak ada karcis sebagai indikatornya. Bila seperti ini, potensi kerugian negara bisa saja terjadi karena pembayaran pendapatan retribusi dari UPTD ke kas daerah tidak bisa dipertanggungjawabkan. Kalau memang sampai merugikan negara, berarti bisa dijerat UU Korupsi,’’ urai pria murah senyum itu. Karenanya, usai melakukan kajian awal, pihaknya akan memanggil Dinas Pasar, UPTD Pasar Kotagajah, Dinas Pendapatan Daerah, dan Himpunan Pedagang Pasar Kotagajah guna dimintai keterangan. ’’Dengan begitu, kita akan tahu secara pasti berapa jumlah pendapatan dari pembayaran salar. Jumlah yang disetorkan sama atau tidak dan lainnya. Jadi, akan diketahui siapa yang bermain,’’ bilang dia. (jar/c3/adi)


LAMPUNG RAYA

28

SABTU, 28 JULI 2012

Lambar-Waykanan-Lampura

KEKERINGAN

Pemuka Agama Dapat Rp7 M

Waspadai Kebakaran MASYARAKAT Blambanganumpu, Waykanan, mulai kesulitan air lantaran banyak sumur yang mengering. Kekhawatiran pun berlanjut dengan adanya kebakaran, mengingat hujan yang tidak kunjung turun dalam kurun waktu hampir dua bulan. Barno, warga Blambanganumpu, mengatakan, potensi kebakaran dapat terjadi karena hampir semua lahan yang ada di Waykanan kering berupa belukar dan alang-alang. Hutan hampir habis sebab ditanami singkong oleh warga. Air juga keruh diduga sebagai akibat penambangan emas liar dan pencucian batu mangan di bagian hulu Way Umpu. Kepala Kantor Pengelolaan Air Bersih Blambanganumpu Aminudin menyatakan, telah siap sedini mungkin untuk menghadapi kemarau. Hanya untuk membuat air jernih, pihaknya masih belum dapat menjamin karena kapasitas penampungan yang sudah tidak sesuai lagi dengan kebutuhan. (sah/c3/dna)

KEAGAMAAN

Ribuan Siswa Ikut Sanlat RIBUAN siswa mengisi Ramadan dengan mengikuti pesantren kilat (sanlat) di Masjid Agung, Km II, selama sepekan. Mereka berasal dari SD, SMP, serta SMA sederajat se-Kecamatan Blambanganumpu, Waykanan. Ketua Panitia Sanlat Thabran Hasyim mengatakan, kegiatan ini untuk menambah ilmu kerohanian dan membiasakan diri menjalani kehidupan Islami, tentu saja menambah pahala di Ramadan. ’’Para peserta berasal dari jenjang pendidikan yang berbeda, Materi yang disampaikan pengajar pun berbeda,’’ ujar Thabran kepada Radar Lampung kemarin. Menurut dia, usai sanlat, anak didik memiliki nilai tambah yang akan ditunjukkan kepada keluarga dan masyarakat. Khususnya peningkatan dalam pelaksanaan ibadah dan tata krama dalam kehidupan sehari-hari sesuai tuntunan Islam. Sementara, Camat Blambanganumpu Gani Masnif menyatakan, sanlat untuk menyemarakkan Ramadan. Di mana, anak-anak mendapatkan kegiatan keagamaan untuk menambah pengetahuannya. (sah/c3/dna)

DISIPLIN PNS

Tim GDN Memantau SEKKAB Waykanan Bustam Hadori meminta seluruh jajaran pegawai negeri sipil (PNS) tetap mengemban amanah sesuai dengan bidang kerjanya, meski di Ramadan. Tim Gerakan Disiplin Nasional (GDN) tetap berjalan dan ia menginstruksikan asisten III dan inspektorat untuk mengecek secara bergilir ke kantor satuan kerja perangkat daerah. ’’Jangan pandang bulu bila memang ada pejabat yang tidak disiplin. Tentunya akan diberikan pembinaan sesuai dengan acuan PP No. 53/2010,’’ ujar Bustam. Ia menyatakan, apa pun bentuk pekerjaan, tentu ada konsekuensinya. Untuk itu, ia berharap semua kepala SKPD dapat menjalin komunikasi dengan baik terhadap semua kalangan. Semua pihak juga diminta dapat menjaga diri, apalagi di Ramadan ini. ’’Kita bekerja untuk memenuhi kewajiban selaku PNS dan atas kinerja kita itulah, kita digaji sehingga harus melaksanakan amanah dengan baik dan benar. Yang tidak amanah, sanksi telah kita siapkan,’’ pungkasnya. (sah/c3/dna)

FOTO RIDUAN/RNN

SALING BERBAGI: Seorang pengendara sepeda motor yang sempat membagi rezekinya kepada seorang pengemis di Pasar Kotabumi, Lampung Utara, kemarin.

Undang Pengelola SPBU KOTABUMI – Komisi A DPRD Lampung Utara gerah juga dengan tingkah SPBU 24.345.101 yang berlokasi di Jl. Madukoro, Prokimal, Kotabumi Utara. SPBU ini diketahui sejak pagi hingga sore terus melayani konsumen yang membeli BBM jenis premium maupun solar dengan jeriken tanpa batasan. Ketua Komisi A DPRD Arnold Alam mengatakan, pihaknya telah merampungkan rapat internal. Seluruh anggota hadir dan salah satunya membahas permasalahan di SPBU Madukoro. Salah satu keputusan dalam rapat adalah, DPRD akan mengundang pengelola SPBU pada Kamis (2/8). Tidak hanya pengelola SPBU, Komisi A juga mengundang Diskoperindag dan Kantor Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu untuk duduk satu meja membahas indikasi pengecoran BBM tanpa batas terhadap pengecer tersebut. Para wakil rakyat ini akan mempertanyakan seputar pengecoran BBM itu. Namun demikian, Arnold enggan berkomentar terkait risiko apa yang akan dihadapi pengelola SPBU Madukoro jika memang benar mengizinkan dan memperbolehkan pengecer mengecor BBM tanpa batas. Menurut dia,

dewan akan terlebih dahulu mendengarkan pemaparan dari para pengelola. ’’Kami tidak mau berandai-andai,’’ ucapnya. Diketahui, berdasarkan pantauan wartawan koran ini, Sabtu (21/7), SPBU Madukoro terus melayani konsumen yang membeli bensin maupun solar dengan jeriken tanpa batasan. Bahkan untuk mendapatkan bensin jumlah banyak, para pengecor menggunakan mobil untuk mengangkut puluhan jeriken itu. Rata-rata mobil membawa 30–50 jeriken. Menurut salah seorang operator SPBU, pengecoran menggunakan jeriken tidak ada batasannya. Ia mengakui, pengangkutan puluhan jeriken dengan menggunakan mobil juga dilakukan karena sesuai perintah pengelola SPBU. ’’Saya hanya menjalankan tugas. Semua perintah pengelola SPBU,’’ tuturnya. Pengelola SPBU 24.345.101 Madukoro Lili beralasan, pengecoran ini telah diketahui dan diberikan izin oleh Kapolsek Kotabumi Utara AKP Suharto. ’’Tanya langsung saja sama Kapolsek. Sebab, pengecoran ini sudah diberikan izin oleh Kapolsek,’’ ungkapnya. Terpisah, AKP Suharto membantah tudingan bahwa dirinya telah memberikan

izin pengecoran. ’’Itu tidak benar! Tugas saya mengamankan, bukan memberi izin. Mengada-ada saja Ibu Lili itu!’’ tegasnya. Ia menjelaskan, untuk memberikan izin bukan kepolisian, tapi Diskoperindag. Artinya, tidak benar yang dilakukan pengelola SPBU itu. ’’Nanti saya konfirmasi ke SPBU itu,’’ bilang dia. Kabid Perdagangan Diskoperindag Lampura Cikgus tidak membenarkan SPBU melakukan pelayanan pengecoran tanpa batas. ’’Kami telah mengeluarkan surat, melakukan pembatasan terhadap pengecoran menggunakan jeriken,’’ paparnya. Ia menegaskan, SPBU Madukoro telah melakukan pelanggaran, bila melayani pengecoran menggunakan jeriken tanpa batasan. Karena itu, diimbau kepada SPBU Madukoro supaya mematuhi aturan. Yakni diperbolehkan melayani pengecoran paling banyak dua jeriken. ’’Surat itu sudah kami keluarkan dan berikan kepada pengelolanya,’’ tutur Cikgus seraya mengatakan, akan melakukan teguran dan pembinaan terhadap pengelola SPBU itu. (rnn/c3/dna)

LIWA – Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri menyerahkan insentif guru ngaji, pembantu pencatat nikah (PPN), dan imam masjid di Kecamatan Belalau dan Batuketulis kemarin. Kucuran dana ini merupakan tahap pertama periode Januari–Juni 2012. Mukhlis mengatakan, pembagian insentif itu dianggarkan sejak 2008 sebagai bentuk perhatian pemkab kepada para pemuka agama. Khususnya dalam mendukung kegiatan seharihari yang bertujuan membantu meringankan beban keluarga. Anggaran yang dikucurkan pemkab mencapai Rp7 miliar per tahun. Alokasinya selain untuk insentif, juga umrah dan kegiatan keagamaan yang lain. Jika anggaran tersebut dikalkulasi selama lima tahun kepemimpinannya, mencapai Rp35 miliar. ’’Jika hanya dialokasikan untuk membangun jalan, pasti hasilnya sangat besar. Namun, itulah gunanya pemerataan dan keseimbangan pembangunan. Pemerintah bukan saja harus fokus pada pembangunan infrastruktur. Tapi juga berkewajiban membangun dan meningkatkan keimanan masyarakat,’’ terangnya. Sekadar diketahui, insentif tersebut untuk Kecamatan Belalau diberikan kepada 31 guru ngaji, 10 imam masjid, dan 9 PPN. Sementara Kecamatan Batuketulis diberikan kepada 52 guru ngaji, 10 imam masjid, dan 7 PPN. Selepas itu, rombongan meneruskan kunjungan menuju Sekincau dalam acara serupa. (gyp/c3/dna)

FOTO GATRA YUDA PRATAMA

BERI INSENTIF: Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri menyerahkan insentif guru ngaji, PPN, serta imam masjid di Kecamatan Belalau dan Batuketulis kemarin.

Rumah Ludes dalam Hitungan Menit FOTO RIDUAN/RNN

TALI ASIH: Camat Abung Timur Sukatno didampingi Kepala BPBD Lampura M. Amin menyerahkan bantuan kepada Sahbudin, korban bencana kebakaran, di Desa Bumi Agngmarga kemarin.

KOTABUMI – Rumah Sahbudin (65), warga Desa Bumiagungmarga, Abung Timur, Lampung Utara, dini hari kemarin (27/7) dilalap si jago merah. Saat itu, Sahbudin yang sedang tidur terlelap terbangun lantaran suara ledakan. Beberapa menit kemudian, muncul api dari warung miliknya yang berada di depan rumah. ’’Saya bangun dan lihat api sudah menjalar ke bagian lainnya,’’ beber Sahbudin dengan mata berkaca-kaca. Kemudian, ia langsung membangunkan

istrinya, Sriyana, dan keluar melalui pintu belakang. Dalam hitungan menit, api membakar seluruh bagian rumahnya yang hanya terbuat dari kayu dan bambu. Hanya, pakaian yang melekat di badan yang bisa diselamatkan. ’’Peristiwa itu begitu cepat dan yang terpikir hanya bagaimana bisa selamat. Tak secuil pun harta benda di dalam rumah yang bisa diselamatkan,’’ tuturnya. Sulaiman, tetangga korban, menduga, api berasal dari warung yang terletak di depan

rumah korban. Saat itu dirinya mendengar teriakan dari korban. ’’Api diduga karena hubungan arus pendek,’’ ujarnya ketika ditemui di lokasi kemarin siang. Melihat hal tersebut, warga langsung menghubungi pemadam kebakaran. Sekitar 30 menit, api berhasil dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan. ’’Namun, seluruh rumah ludes terbakar,’’ jelasnya. Pemkab melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pun bergerak me-

nanggapi bencana ini. Kedatangan tim tanggap bencana tersebut dipimpin langsung oleh Kepala BPBD Lampura M. Amin beserta jajarannya yang langsung menyerahkan berbagai bantuan kelengkapan pascabencana. Bantuan diserahkan kepada Sahbudin (65) melalui Camat Abung Timur Sukatno. Berbagai bantuan yakni perlengkapan kebutuhan rumah tangga seperti tenda darurat, selimut, berbagai jenis perlengkapan rumah tangga, sembako, serta sejumlah uang tunai. (rnn/c3/dna)


LAMPUNG RAYA

SABTU, 28 JULI 2012

29

Tuba-Tuba Barat-Mesuji

Amankan 24 Jeriken Miras TUBA TENGAH – Unsur Pimpinan Kecamatan (Uspika) Tumijajar, Kabupaten Tulangbawang Barat, berhasil menyita 24 jeriken berisikan miras jenis tuak dari satu unit mobil pikap pada razia yang digelar kemarin. Uspika Tumijajar yang terdiri pihak kecamatan, Kepolisian Sektor Tulangbawang Udik, koramil, kasi trantib, dan anggota Satpol PP itu juga melakukan penertiban terhadap tempat-tempat yang dianggap dapat mengganggu jalannya ibadah umat muslim di bulan suci Ramadan. ’’Kami bersama-sama uspika terus melakukan penertiban dan razia dalam rangka Ramadan 1433 Hijriah,” kata Camat Tumijajar Untung Budiono. Tempat-tempat yang menjadi target dalam razia tersebut antara lain prostitusi, perjudian, petasan, dan minuman keras. Dilanjutkan,

upaya penertiban dan peringatan itu adalah sebagai langkah nyata dari seluruh jajaran Uspika TbT dalam menanggapi keluhan masyarakat terhadap keberadaan tempat-tempat yang dianggap dapat mengganggu ketertiban dalam menjalankan ibadah. ’’Untuk itu,kami terus melakukan tindakan tegas terhadap tempat-tempat yang dianggap dapat mengganggu ketertiban masyarakat, khususnya pada saat menjalankan ibadah puasa. Seperti tempat-tempat prostitusi karena sangat bertentangan dengan norma agama dan pastinya menggangu serta meresahkan,” jelasnya. Untung memastikan kegiatan penertiban terus dilakukan selama Ramadan. Sehingga, kekhusyukan ibadah warga Tumijajar tidak terganggu oleh perilaku maksiat dan menyimpang. (fei/rnn/c1/wdi)

Ingin Masuk Tuba Barat TUBA UDIK – Warga Kampung Karangsari, Lampung Utara, yang letaknya di seberang sungai Kampung Karta, Kecamatan Tulangbawang Udik, Kabupaten Tulangbawang Barat, meminta Pemerintah Provinsi Lampung dapat menggabungkan wilayah setempat ke Kabupaten Tuba Barat. Hal ini lantaran kampung mereka letaknya sangat jauh dari pusat Pemerintahan Kabupaten Lampura. Turunan (43), warga Karangsari, kepada Radar Tuba (grup Radar Lampung) mengatakan, letak kampung mereka sangat jauh dari pusat pemerintahan kabupaten setempat. ’’Dengan digabungkannya kampung kami dengan Tuba Barat, maka selain lebih dekat dengan pusat pemerintahan, masyarakat akan lebih mudah mengaksesnya,” ujar dia kemarin.

OBJEK WISATA UNGGULAN Miniatur kompleks Kerajaan Tulangbawang di daerah wisata Cakat, Kabupaten Tuba, menjadi salah satu objek wisata yang diserbu warga selama bulan Ramadan ini. FOTO YUSUF A.S.

Ditambahkan, selama ini ia dan beberapa warga setempat menghadapi banyak kendala jika ingin menyelesaikan suatu hal baik yang berhubungan dengan dinas, badan, ataupun langsung dengan pemkab setempat. ’’Faktor jarak yang sangat jauh, yakni mencapai ratusan kilometer, membuat kami sangat terkendala. Belum lagi ditambah faktor keamanan yang kurang mendukung,” katanya. Dia berharap Pemprov Lampung bisa mengkaji ulang wilayah tersebut. Hal senada dikatakan Ansor (41), warga setempat. Menurut dia, dengan penggabungan ke Tuba Barat, rentang kendali akan lebih pendek dan lebih mudah bagi warga untuk mendapat pelayanan pemerintah. (rnn/fei/ c1/wdi)

FOTO YUSUF A.S.

BUTUH RAMBU LALU LINTAS: Jalur lintas timur di wilayah Tulangbawang minim rambu lalu lintas. Kondisi ini membuat pengemudi harus ekstra hati-hati dan waspada.

Tertibkan Tower Ilegal! MESUJI – Bupati Mesuji Khamamik gerah dengan kinerja Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika (Dishubkominfo) setempat. Dia menilai satuan kerja itu lambat. Dishubkominfo belum mengambil sikap apa pun terkait sejumlah tower pemancar teleko munikasi yang belum berizin di Kabupaten Mesuji. Menurut Khamamik, Dishubkominfo harus segera menertibkan tower-tower tak berizin di kabu-

paten berjuluk Bumi Serasan Segawe itu. Pasalnya, selain tak berizin, para pemilik tower juga tidak mengindahkan surat teguran. Berdasarkan laporan yang diterimanya, Dishubkominfo sudah dua kali melayangkan surat teguran kepada pemilik tower untuk segera menyelesaikan proses perizinan. ’’Sangat kita sayangkan pemilik 53 tower yang ada di Mesuji, sebab sampai sekarang

mereka belum melaporkan atau memiliki rekomendasi atau izin pendirian tersebut. Bahkan pihak Pemkab Mesuji telah melayangkan surat teguran, tetapi hingga kini tak diindahkan pemilik tower/BTS ini,” jelas Khamamik kemarin. Pengabaian terhadap surat tersebut, menurut dia, sudah menjadi landasan yang cukup kuat bagi Dishubkominfo untuk melakukan penertiban. Dirinya

juga menginstruksikan kepada seluruh camat dan kepala kampung (Kakam) untuk segera mendata tower di daerah masingmasing, serta melaporkan keberadaan tower di lingkungannya. ’’Sebelum mendirikan tower, seharusnya pemiliknya mendapatkan izin dan rekomendasi dari camat maupun kepala kampung. Untuk itu, camat dan Kakam harus menindak tegas bila pemilik yang akan mendirikan

tower di kampungnya belum memiliki izin maupun rekomendasi dari kampung setempat,” tandasnya. Dia juga mengimbau agar camat dan Kakam lebih selektif dalam merekomendasikan pendirian tower. Mereka juga harus proaktif melaporkan ke Dishubkominfo terkait hal tersebut. ’’Kakam dan camat harus segera melaporkannya,” tegas dia. (rnn/fei/c1/wdi)

Bulan Puasa, Kantor Pemkab Mesuji Sepi MESUJI - Sudah menjadi rahasia umum jika pada hari Jumat kompleks perkantoran Pemkab Mesuji kerap sepi dari aktivitas pegawai negeri sipil. Alih-alih menunjukkan perubahan pada bulan puasa ini, kondisi itu justru semakin menjadi. Hal memprihatinkan itu tak pelak memunculkan kritik dari sejumlah elemen masyarakat setempat. Ketua Ikatan Keluarga

Besar Pemuda Mesuji (IKPBM) Aliasir menyatakan, inspeksi yang kerap dilakukan pihak pemkab seperti tak menunjukkan hasil. Menurut dia, masih belum ada perubahan terkait rendahnya disiplin pegawai di kabupaten tersebut. ’’Padahal, mereka datang ke Mesuji ini katanya untuk bekerja demi membangun kabupaten ini. Namun, melihat kondisi seperti

ini, tampaknya niat baik itu hanya ada pada beberapa gelintir orang,” sergah dia kemarin. Karena itu, menurut Aliasir, untuk meningkatkan kedisiplinan, pemkab harus lebih tegas memberlakukan sanksi bagi pegawai yang membandel. Sudah saatnya pemkab menjatuhkan sanksi tegas dan tak sekadar memberikan imbauan atau teguran lisan. ’’Harus ada langkah konkret sehingga mereka

benar-benar bekerja dengan baik dan tentunya tingkat kehadiran mereka meningkat,” ujarnya. Terpisah, Sekretaris Kabupaten Mesuji Agus Salim secara tesirat mengakui masih rendahnya disiplin pegaai tersebut. Karena itu, dirinya akan terus menggelar inspeksi mendadak. Mantan staf ahli Pemprov Lampung ini juga menyatakan kepala satuan kerja harus bekerja lebih maksimal dalam memimpin

satker masing-masing. Dia me-warning bahwa tingkat keberhasilan seorang Kasatker juga terlihat dari pembinaan disiplin pegawainya. ’’Kalau kepala satkernya tak ada di tempat, bawahannya juga ikut-ikutan,” jelas dia. Agus Salim juga menyatakan bakal memberikan sanksi bagi para pegawai yang dinilai sudah melakukan pelanggaran disiplin. (fei/rnn/c1/wdi)


30

SABTU, 28 JULI 2012

Perbanyak Buah dan Sayur antioksidan, serta karbohidrat BERBUKA puasa dengan yang manis itu hukumnya sunah. kompleks. Jadi sangat baik buat Tapi, jangan terlalu kebanyakan kita yang menjalankan puasa berbuka puasa dengan makanan seharian. (sandiareka/irfa) atau minuman yang manis-manis lho. Menurut urut para ahli, jika kita terlalu banyak anyak mengonsumsi makanan atau minuman minu mi numan yang yan a g manis saat at berbuka ber erbuka bukannya baik. Justru tru gula dalam darah akan n meningkat dan menyebabkan bkan kita kitita a terserang tte erserang penyakit. Kalo gue ue sih biasanya di rumah pass berbuka puasa pertama minum air putih. Abis itu paling aling makan makanan kecil kaya gorengan, n, sup n yang buah, dan pa ling sering jagung manis. anis. Apalagi, gue kan nggak ak tinggal dengan a. orang tua. Jadi, ya sesuka hatiti aja. Tapi, orang tua gue menyarankan untuk ntuk memperbanyak ak makan ahan. Apalagi buah-buahan. kalo ditambah mbah sering makan sayuran ran segar, pasti dampaknya ya akan lebih baik buat tubuh kita. Sebab, buah dan sayur mengandung Vobysca Melada Siregar serat, mineral,MAHASISWI vitamin, SEMESTER 4 ILMU KOMUNIKASI UNILA

Berbuka dengan Kurma dan Air Putih

Umar Dhani, B.A. GURU AGAMA ISLAM SMA PERINTIS 1 BANDARLAMPUNG

BERBUKA puasa memang hal yang ditunggu-tunggu ketika kita menjalankan puasa. Saat mendengar azan, segeralah berbuka. Saat berbuka puasa, kita disunahkan memakan kurma dan air putih. Nabi Muhammad SAW berkata: ’’Apabila berbuka dari salah satu kamu, maka hendaklah berbuka dengan kurma. Andaikan kamu tidak memperolehnya, maka berbukalah dengan air. Maka

sesungguhnya air itu suci.” Dari hadis itu ada dua yang paling dianjurkan, yaitu berbuka dengan kurma dan apabila kurma tidak ada berbukalah dengan air putih. Apabila dua-duanya ada, maka berbuka dengan keduanya. Selain disunahkan, kurma dan air putih juga baik untuk kesehatan. Nabi Muhammad berbuka dengan kurma asli yang rasanya tidak terlalu manis, tidak seperti kurma yang sekarang sering banyak dijual di Indonesia. Rasanya sangat manis karena kurma itu telah menjadi manisan kurma. Maka, jika kita ingin berbuka dengan yang manis tapi tetap sehat dan sekaligus mendapat pahala karena mengikuti sunah Rasul, kita hanya cukup memakan kurma dan meminum air putih pada awal berbuka. Tidak berlebihan dalam memakan makanan, terutama yang manis-manis. Dikhawatirkan dapat mengganggu kesehatan, seperti terkena penyakit diabetes. Jadi berbuka dengan yang manis itu boleh asal sewajarnya. (sandiareka/irfa)

WAKTU berbuka puasa, tentu

paparnya.

menjadi saat yang ditunggu-tunggu

Yupz, bener banget nih apa yang

bukan? Hem...enaknya makan

dikatakan oleh teman-teman kita di

apa ya saat berbuka? Setiap

atas! Memang sangat dianjurkan

orang pasti punya dong menu

sekali untuk mengonsumsi makan-

buka puasa favorit. Dari es buah,

makanan yang manis. Hal ini

kolak, hingga kue. Nah, gimana nih

disebabkan tubuh kita membutuhkan

dengan X-readers? Menu favorit

zat gula setelah seharian menahan

kalian selama bulan puasa apa saja? Pada Ramadan seperti sekarang ini, sering kita dengar

haus dan lapar. Tapi X-readers, kurma kering, beliau meneguk air.”

malah terserang penyakit lagi,”

apabila dikonsumsi secara

(HR Ahmad dan Abu Dawud).

ujarnya.

berlebihan hal ini akan berbalik menjadi tidak baik untuk tubuh.

Sekarang, kita simak yuk

Senada dengan Zahra dan

kalimat dan bahkan beberapa

statement berikut ini! ’’Menurut

Anggita, cewek cantik bernama

Mengonsumsi santapan berbuka

penceramah mengatakan,

gue, berbuka dengan yang manis

Utami Dwi, siswi SMA Perintis 1

puasa dengan berlebihan hanya

’’Berbuka shaum-lah dengan

itu bagus. Contohnya, kurma. Itu

Bandarlampung, juga menuturkan

akan membuat sistem kerja alat

makanan atau minuman yang

juga disunahkan oleh Rasul. Jadi

hal sama. ’’Ya iyalah, gue aja

pencernaan kita terkejut.

manis-manis.’’ Hal ini sesuai

enak deh. Selain bisa memulihkan

kalau berbuka yang gue dahulukan

dengan yang dicontohkan

tenaga, juga bisa dapet pahala,”

makan pisang. Gue nggak suka

dianjurkan untuk menyantap

Rasulullah SAW. Benarkah

ungkap Zahra, siswi SMAN 3

kurma sih! Selain itu, teh manis

makanan dan minuman berbuka

demikian?

Bandarlampung.

menjadi menu

yang memiliki suhu ekstrem

Anas bin Malik berkata:

Cowok manis bernama Anggita

Selain itu, kita juga tidak

andalan

(panas sekali atau dingin sekali

’’Rasulullah berbuka dengan rutab

pun ikut berkomentar. Katanya,

keluarga

seperti es). Nah, sekarang

(kurma yang lembek) sebelum

makanan yang manis ketika

gue

sudah tahu kan X-readers?

salat. Jika tidak terdapat rutab,

berbuka baik buat tubuh. ’’Tapi,

berbuka

(sandiareka/irfa)

beliau berbuka dengan tamr

jangan terlalu berlebihan. Kalau

puasa,”

(kurma kering). Jika tidak ada

berlebihan nanti bukannya sehat,


LAMPUNG RAYA

SABTU, 28 JULI 2012

31

Bukan Sekadar Berita!

Distako Layangkan Peringatan ke KPKLN METRO – Merasa tak digubris, Dinas Tata Kota (Distako) Metro mengambil keputusan tegas dengan mengirimkan surat teguran pertama yang dilayangkan ke Kantor Pelayanan Kekayaan Lelang Negara (KPKLN). Teguran ini terkait tidak berizinnya pembangunan gedung di Jl. A.H. Nasution itu.

Izin...

Kadistako Metro Rudiyanto menegaskan, teguran itu merujuk keputusan hasil hearing antara Distako, dewan, dan masyarakat sekitar pembangunan gedung tersebut. ’’Kalau pengerjaannya masih jalan, berarti mereka tidak mengindahkan teguran kami. Nanti akan kami lanjutkan dengan surat

teguran kedua,” ujar Rudiyanto kemarin. Dikatakannya, surat teguran pertama mengisyaratkan agar pihak KPKLN tidak melanjutkan pembangunan gedung berlantai empat itu. Pasalnya, tidak memiliki izin mendirikan bangunan (IMB) dan izin lingkungan. ’’Pada intinya, dinas mendukung apa pun bentuk

pembangunan. Tapi, ikuti aturan main yang benar,” katanya. Penutupan terhadap pembangunan gedung itu bisa saja terjadi jika pihak KPKLN tetap membandel. ’’Prosedurnya tolong diikuti. Kami akan mengambil langkah tegas jika tidak ada iktikad baik dari mereka,” ucap Rudiyanto.

Penegasan serupa disampaikan Ketua Komisi I DPRD Kota Metro Fahmi Anwar. Langkah Distako sudah benar. Surat pertama yang dilayangkan adalah bukti yang cukup menguatkan untuk KPKLN memenuhi aturan yang berlaku. Ditambahkan, ketika peringatan pertama dan seterusnya tetap tidak

diindahkan, sewajarnya lembaga vertikal seperti kejaksaan dapat berperan terhadap pembangunan KPKLN yang jelas-jelas telah menyalahi aturan. ’’Fungsi kami hanya sebagai pengawasan. Harapannya, dari temuan ini dapat ditindaklanjuti,” ungkap politisi Partai Demokrat itu. (ful/c2/adi)

Dari Hal. 32

potensi listrik mencapai 2,25 MW. ’’Hingga kini, semuanya belum ada yang melakukan pembangunan. Padahal sudah mengantongi izin. Sedangkan manajemen Maramakmur Energy mengatakan bahwa power purchase agreement (PPA) atau persetujuan pembelian energi dari PLN sudah keluar. Tinggal melakukan aktivitas eksplorasi di lokasi lagi,” tuturnya. Ditambahkan Indra, dalam ketentuannya, kesepakatan penandatanganan izin prinsip itu jangka waktunya sekitar dua tahun. Jika dalam kurun waktu itu perusahaan tidak kunjung menjalankan aktivitas eksplorasi, pemerintah memiliki wewenang untuk mencabut izin prinsip tersebut. ’’Kami berharap tahun ini tiga perusahaan sudah mulai beraktivitas minimal membangun sarana pendukung. Sebab, izin prinsipnya sudah keluar hampir setahun. Jadi masih ada waktu setahun. Kalau tidak, pemkab bisa mencabut izin dan melimpahkan ke perusahaan lain,” ungkapnya. (gyp/c2/adi)

Program...

Dari Hal. 32

mengurusnya sendiri,” ungkapnya. Anggota Fraksi Rapimkab itu menjelaskan, pihaknya juga berharap pemkab dapat mengakomodasi pemerataan bantuan untuk kegiatan even-even olahraga di 17 kecamatan. ’’Karena itu, dalam pengajuan anggaran oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) perlu dilakukan sinkronisasi terhadap usulan dari hasil musrenbang setiap kecamatan,” ujar Edi Sementara Bupati Lamsel Rycko Menoza S.Z.P. menjelaskan, berbagai masukan dan catatan DPRD akan dijadikan acuan dalam perbaikan penyelenggaraan kegiatan mendatang. ’’Kami menyadari masih banyak program yang belum berjalan. Namun, ini akan dilakukan secara bertahap dan pembangunan di kabupaten ini akan terus ditingkatkan,” ungkap Rycko. Sementara dalam paripurna kemarin, tujuh fraksi di DPRD Lamsel, yakni Fraksi Partai Demokrat, PDIP, Hanura Banteng Kebangsaan, PKS, Rapimkab, PAN, dan Golkar, menerima serta menyetujui pembahasan raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Lamsel 2011. (dur/c2/adi)

Terpanggil...

Dari Hal. 32

Ditanya mengenai pengalaman yang mengesankan pada Ramadan, Yusuf menuturkan suka-dukanya saat menimba ilmu di Blambanganumpu. Yusuf yang anak petani ini tinggal di Kampung Tanjungraja Giham dengan jarak 12 km dari Blambanganumpu. Satu-satunya transportasi adalah kereta api. Ketika ketinggalan kereta api, anak-anak Kampung Tanjungraja Giham yang bersekolah di Blambanganumpu terpaksa berjalan kaki menyusuri rel dan menyeberangi empat jembatan. ’’Dari kampung, kami sudah jalan kaki. Karena terlambat sampai sekolah dihukum tegak menghadap bendera. Ketika itulah, rasanya ingin sekali membatalkan puasa saya. Tapi, ingat akan pesan orang tua bahwa orang sukses itu tentu sebelum menggapainya harus melalui jalan berliku penuh cobaan. Karena itu, harus teguh dengan iman. Saya tetap menjalankan puasa,’’ ungkap Yusuf. (sah/c2/adi)

FOTO DWI PRIHANTONO

PASAR DADAKAN: Ramadan menjadi berkah tersendiri bagi warga Kecamatan Sekampung, Lampung Timur. Dengan memanfaatkan lahan sepanjang jalan antara Mapolsek Sekampung–Masjid Agung Hidayatul Muttaqim, warga menjajakan berbagai jenis makanan di tepi jalan sepanjang 150 meter itu.

Tangani Malaria, Diskes Terapkan MBS GEDONGTATAAN – Serangan penyakit malaria di Kecamatan Padangcermin memaksa petugas Dinas Kesehatan (Diskes) Pesawaran turun tangan. Instansi itu mengaku sudah menurunkan tim ke Desa Sukajaya Lempasing, Kecamatan Padangcermin, untuk mengecek kesehatan warga di sana. ’’Kami sudah menerapkan MBS (mass blood survey) di desa itu. MBS adalah survei yang dilakukan dengan mengambil sampel darah masing-masing warga,” ujar Kepala Bidang Pengendalian Penyakit

dan Penyehatan Lingkungan dr. Aila Karyus kepada Radar Lampung kemarin. Menurut dia, sudah lebih dari seribu warga yang diambil darahnya oleh tim medis. Jika dari pengecekan darah itu diketahui ada yang positif terkena malaria, akan segera diobati tim Diskes Pesawaran yang dibantu dengan tim medis Puskesmas Hanura, Kecamatan Padangcermin. ’’Hingga kini belum ada yang meninggal dunia akibat wabah malaria,” akunya. Dia mengungkapkan, Keca-

matan Padangcermin memang merupakan satu dari dua kecamatan yang telah ditetapkan sebagai wilayah endemi penyakit malaria. Satu kecamatan lainnya adalah Punduhpedada. Dua kawasan itu ditetapkan sebagai wilayah endemi karena lingkungannya yang mendukung untuk nyamuk anopheles berkembang biak. Nyamuk itu adalah penyebab penyakit malaria. ’’Di dua kecamatan itu banyak tambak yang sudah tidak terpakai ditinggalkan begitu saja oleh pemiliknya, sementara tambak ter-

sebut masih ada airnya. Selain itu, banyaknya laguna yang terbentuk lantaran faktor alam. Ditambah lagi tanaman bakau yang sudah banyak ditebangi mengakibatkan nyamuk anopheles berkembang biak,” ujarnya. Karena itu, lanjut Aila, pemberantasan penyakit malaria harus ditangani secara lintas sektoral, bukan hanya tanggung jawab Diskes. ’’Tidak mungkin Diskes mengurusi tambak. Itu bukan kewenangan kami. Kasus malaria ini penanganannya harus lintas

sektoral,” tegasnya. Meski begitu, Aila mengaku bersyukur lantaran warga di dua kecamatan itu sudah memiliki imunitas terhadap penyakit malaria sehingga warga yang terkena penyakit malaria paling hanya menderita demam biasa. ’’Karena sering terkena penyakit malaria, tubuh warga di sana akhirnya menjadi imunitas. Karena itu, jarang kasus malaria yang terjadi di sana sampai menyebab kan kematian terhadap penderita,” ungkapnya. (whk/ c2/adi)


32

SABTU, 28 JULI 2012

Bukan Sekadar Berita!

Izin Distamben Terbengkalai Tiga Perusahaan Tak Juga Eksplorasi LIWA – Kabupaten Lampung Barat bukan hanya memiliki hutan lebat yang dijadikan paru-paru dunia. Wilayah paling barat Sai Bumi Ruwa Jurai ini

juga memiliki banyak aliran sungai besar yang melimpah dan dapat dimanfaatkan sebagai pembangkit listrik. Melihat banyaknya potensi yang dapat dikelola menjadi energi, Pemkab Lambar melalui Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) terus melakukan upaya pemanfaatan untuk mencukupi kebutuhan listrik.

Nah, salah satu upaya itu adalah dengan menggandeng perusahaan untuk melakukan eksplorasi energi terbarukan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohydro dan Minihydro. Setidaknya sudah ada tiga perusahaan yang akan melakukan eksplorasi itu. Ketiga perusahaan itu adalah Lampung Hydro Energy, Maramakmur

Energy, dan Bukaka. ’’Ketiganya memang sudah mengantongi izin prinsip dari Pemkab Lambar,” ujar Kadistamben Lambar Indra Kesuma. Sayangnya, izin prinsip itu sepertinya terbengkalai. Sebab, hingga kini belum ada satu dari tiga perusahaan itu yang mulai mengeksplorasi potensi aliran sungai untuk dijadikan pembangkit listrik.

’’Ketiganya tinggal menunggu kapan mulai beraktivitas dan mendirikan infrastruktur pembangkitnya yang belum dilaksanakan hingga kini,” ucapnya. Untuk Lampung Hydro Energy, urai Indra, akan mengeksplorasi Way Semangka yang berada di Pekon Kerang, Kecamatan Batubrak, yang memiliki potensi 6 MW listrik. Kemudian Ma-

ramakmur Energy mengeksplorasi Way Pintau di Pekon Tanjungrejo, Kecamatan Bengkunatbelimbing, dengan potensi 3,22 MW. Sedangkan untuk Bukaka dengan lokasi Way Malaya di Pekon Pugungmalaya, Kecamatan Lemong, dengan Baca IZIN Hal. 31

SOSOK

Terpanggil untuk Membangun Daerah

FOTO IST. FOR RADAR LAMPUNG

KATA AKHIR FRAKSI PDIP: Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza S.Z.P. menerima hasil pendapat akhir Fraksi PDIP yang disampaikan Taufiq David, S.E. pada sidang paripurna DPRD dalam rangka pengesahan raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2011 di ruang sidang DPRD setempat kemarin. Enam fraksi di DPRD menerima dan menyetujui mengenai raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2011.

Program Pemkab Belum Maksimal KALIANDA – Pemkab Lampung Selatan, nampaknya, masih harus terus meningkatkan kinerjanya. Pasalnya, DPRD setempat mengkritisi sejumlah program pemkab yang dinilai belum maksimal. Dari sebelas program itu, di antaranya soal penempatan dan pemerataan pegawai negeri sipil (PNS), terutama guru. Kemudian soal pembuatan akta kelahiran, pemeliharaan lampu jalan, dan sektor pertanian. Lembaga legislasi ini juga meminta pemkab dapat me-

nyalurkan bantuan tepat waktu. ’’Pemerataan pegawai ini dilakukan agar tidak ada wilayah yang kekurangan ataupun kelebihan guru. Ini juga merupakan tindak lanjut yang diamanatkan surat keputusan bersama (SKB) lima menteri, yakni Mendiknas, Menkeu, Mendagri, Menpan RB, dan Menag,” kata anggota Badan Anggaran Edi Alpian M.R.S. saat menyampaikan laporan pada rapat paripurna pembahasan rancangan peraturan daerah (raperda) tentang pertanggungjawaban pe-

laksanaan APBD Lamsel 2011 di DPRD kemarin. Sementara mengenai pembuatan akta kelahiran, Edi meminta kepada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) membuat terobosan. Di antaranya bekerja sama dengan pengadilan negeri (PN) untuk pembuatan akta kelahiran secara massal. ’’Ini dapat memudahkan dan meringankan masyarakat ketimbang harus Baca PROGRAM Hal. 31

SAAT mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Waykanan melalui Partai Republika Nusantara (RepublikaN) pada 2009, M. Yusuf bercita-cita untuk turut berpartisipasi dalam setiap derap pembangunan di kabupaten berjuluk Bumi Petani ini, khususnya di Kecamatan Blambanganumpu dan Kampung Tanjungraja Giham, tempatnya dibesarkan. ’’Setelah tamat di SMAN 1 Blambanganumpu, saya sempat merantau ke Pulau Jawa untuk mencari pengalaman. Setelah itu, saya sempat mencoba peruntungan di Sumatera Selatan dan mendapatkan pendamping hidup (istri, Red),” katanya. Lalu, sambung Yusuf, dirinya terpanggil untuk ikut mengabdikan diri membangun Waykanan. Dirinya menyadari, untuk menjadi PNS, apalagi bupati, kecil kemungkinannya. Karena itu, setelah mendapatkan dukungan dari Partai RepublikaN, ia memilih jalur sebagai anggota DPRD. ’’Alhamdulillah, walaupun sempat ada hambatan, semua berjalan lancar. Melalui lembaga ini (DPRD, Red), saya dapat membantu masyarakat yang telah mendukung saya lewat program pembangunan Waykanan,’’ ujar Yusuf. Baca TERPANGGIL Hal. 31


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.