280717

Page 1

JUMAT, 28 JULI 2017

24 HALAMAN/Rp3.000,-

Satu untuk Semua

Ketum PAN Desak Bachtiar Nyagub BANDARLAMPUNG – Peta Pilgub Lampung 2018 sepertinya bakal berubah. Hal ini dipicu oleh desakan Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan kepada Bachtiar Basri untuk maju sebagai calon gubernur (cagub). Perintah secara lisan ini disampaikan Zulkifli di ruang kerjanya sebagai ketua MPR RI, lantai 9 gedung Nusantara 3, kompleks MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta, kemarin (27/7) siang.

KEKELUARGAAN: Suasana pertemuan Ketum PAN Zulkifli Hasan dengan jajaran DPW PAN Lampung yang dipimpin Bachtiar Basri di ruang kerja ketua MPR, Senayan, Jakarta, kemarin.

Baca KETUM Hal. 2

Berpeluang Bangun Poros Baru MAJUNYA Bachtiar Basri sebagai calon gubernur (cagub) bisa menambah nilai tawar Partai Amanat Nasional (PAN) dalam kancah perpolitikan menjelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 27 Juni 2018. Apalagi, majunya Bachtiar

sebagai cagub merupakan instruksi dari Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan yang juga menjabat ketua MPR RI. Dalam analisis pengamat politik Darmawan Purba, majunya Bachtiar sebagai cagub punya dampak signifikan Baca BERPELUANG Hal. 2

FOTO DPW PAN LAMPUNG FOR RADAR LAMPUNG

Alhamdulillah, Israel Akhirnya Menyerah Massa Lampung Kumpulkan Rp172,41 Juta untuk Palestina JERUSALEM – Euforia itu begitu terasa di Palestina. Ribuan penduduk turun ke jalan dan membunyikan klakson untuk merayakan kemenangan atas ’’pendudukan” Israel di Haram Al Sharif. Kemarin pagi (27/7), Israel akhirnya menuruti tuntutan penduduk Palestina dan umat muslim dunia. Yakni menghilangkan seluruh pengamanan tambahan di kompleks yang di dalamnya terdapat Masjidil Aqsa dan Dome of the Rock tersebut. Baca ALHAMDULILLAH Hal. 2

AKSI SOLIDARITAS: Ribuan massa menggelar aksi solidaritas untuk muslim Palestina di Tugu Adipura, Bandarlampung, kemarin. Sebagian massa membawa serta buah hati mereka. Selain menggelar aksi, massa juga melakukan penggalangan dana untuk disalurkan ke Palestina.

FOTO-FOTO ALAM ISLAM/RADAR LAMPUNG

SBY-Prabowo Kerja Sama untuk 2019

INFO HAJI

Kloter Perdana Terbang Pagi Ini JAKARTA – Suasana Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, kemarin (27/7) mulai hidup. Sebanyak 386 calon jamaah haji (CJH) dan tujuh petugas dari kloter 1 DKI Jakarta sudah masuk asrama. Evaluasi pengelola asrama haji, CJH lebih disiplin dibanding tahun-tahun sebelumnya.

FOTO IMAM HUSEIN/JPG

Gerakan Moral untuk Ingatkan Pemerintah

BAHAS NASIB BANGSA: Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berbincang dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono saat tiba di Pendopo Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, tadi malam.

JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudho-

yono (SBY) dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berkomitmen meningkatkan komunikasi menuju Pilpres dan Pileg 2019. Baca SBY-PRABOWO Hal. 2

Baca KLOTER Hal. 2

Bersafari ke Masai Mara, Taman Nasional Terbesar di Kenya (2/Habis) BERITA UTAMA

Menemani Singa Sedang Sarapan Wildebeest

Lembaga Perekrut Harus Independen Baca Halaman

7

METROPOLIS

Satgassus Buru Pelaku Ijon Baca Halaman

17

Di kamp tempat menginap selama safari, tidak ada penerangan dan air yang memadai. Namun, semua itu terbayar setelah bersafari pada hari kedua. Berikut lanjutan pengalaman wartawan Jawa Pos (grup Radar Lampung) TOMY C. GUTOMO dari Narok, Kenya.

JAJAKAN CENDERAMATA Suasana di pintu gerbang Masai Mara gate Oloolaimutia. Perempuan Masai menawarkan dagangan kepada para pengunjung.

SETELAH bersafari pada hari pertama, rombongan kami tiba kembali di Enchoro Wildlife Camp, tempat kami menginap. Langit sudah mulai gelap. Waktu menunjuk pukul 18.15.

Onesmus, pengemudi sekaligus pemandu wisata kami, menyerahkan kami kepada petugas kamp untuk mengatur tenda kami. Dari tujuh orang anggota rombongan, enam –termasuk Jawa Pos– menginap di kamp. Seorang lagi menginap di hotel. Kamp ini maksimal hanya menerima 30 tamu dengan 15 rumah tenda. Tenda kanvas 2,5 x 3 meter didirikan di atas panggung beton setinggi 60 cm. Di atas tenda diberi atap dari jerami. Baca MENEMANI Hal. 2

FOTO TOMY C. GUTOMO/JPG

http://www.radarlampung.co.id

Berlangganan Cukup SMS ke 0811790544


2

BERITA UTAMA Sambungan dari Hal. 1

Ketum... Zulkifli menerima Ketua DPW PAN Lampung Bachtiar Basri dan jajaran. Di antaranya Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Irfan Nuranda Jafar, Ketua Harian Saad Sobari, Sekretaris Iswan H. Caya, Bendahara Rahmat Mirzani Djausal, dan Ketua Bappilu Suprapto. Mereka melaporkan konstelasi pemilihan gubernur (pilgub) terkini. Irfan Nuranda Jafar mengatakan, dalam pertemuan tersebut, Zulkifli mendesak agar Bachtiar maju sebagai cagub, tidak lagi sebagai calon wakil gubernur (cawagub). Diketahui, Bachtiar mengambil dua formulir pendaftaran dalam penjaringan PAN. Dia mengambil formulir untuk maju sebagai cagub dan cawagub sekaligus. ’’Ketua umum mendesak Pak Bachtiar maju sebagai calon gubernur, ya kira-kira seperti itu perintahnya. Pak Bachtiar juga didesak untuk mulai menyosialisasikan diri kepada masyarakat. Kita (PAN) di posisi satu (cagub). Dan, Pak Bachtiar siap menjalankan perintah itu,” kata Irfan kepada Radar Lampung melalui telepon genggamnya usai pertemuan tersebut kemarin. Perintah untuk maju sebagai cagub ini tidak terlepas dari indikasi akan ’’bercerainya” duet M. Ridho Ficardo dan Bachtiar Basri (Ridho Berbakti) dalam memimpin Lampung. Kelanjutan duet ini kian terancam kandas setelah PDI Perjuangan juga memberikan syarat kepada Ridho untuk bersanding dengan cawagub dari internal partai banteng tersebut. Untuk cawagub yang akan mendampingi Bachtiar, Irfan mengatakan saat ini sudah banyak alternatifnya. Setidaknya para pendaftar penjaringan di PAN seperti Mustafa, Arinal Djunaidi, Gunadi Ibrahim, dan Ananda Tohpati. ’’Karena realistis saja,

mungkin hasil survei mereka di bawah Pak Bachtiar,” ucap Irfan. Sekretaris DPW PAN Lampung Iswan H. Caya menambahkan, desakan dari ketua umum karena Bachtiar merupakan ikon partai. Setelah melaporkan dinamika politik yang berkembang saat ini, Zulkifli juga meminta Bachtiar untuk berkomunikasi intensif dengan seluruh partai politik (parpol) dan personal yang akan mencalonkan diri dalam Pilgub 27 Juni 2018. ’’Arahannya tadi jelas. Untuk ketua DPW tetap maju di nomor satu. Sedangkan dinamika dan formasinya, kami akan melihat koalisi. Jadi akan intensif berkomunikasi dengan personal atau parpol,” ucap ketua tim pemenangan pilkada daerah (TPPD) PAN Lampung ini. Dalam pertemuan kemarin, TPPD juga melaporkan soal hasil penjaringan cagubcawagub. Di mana, total ada enam pendaftar cagub. Yakni M. Alzier Dianis Thabranie (ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Lampung), Mustafa (bupati Lampung Tengah), Arinal Djunaidi (ketua Golkar Lampung), M. Ridho Ficardo (gubernur Lampung), Ananda Tohpati (pengusaha), dan Bachtiar Basri (wakil gubernur Lampung). Bachtiar juga mengambil formulir pendaftaran sebagai cawagub. ’’Tahapan selanjutnya adalah verifikasi serta survei elektabilitas dan popularitas. Yang menyurvei adalah lembaga survei profesional yang bekerja sama dengan DPP. Hasil survei bisa keluar pada pertengahan Agustus. Survei biasanya satu bulan. Sambil menunggu survei, kami juga akan melihat eskalasi politik, baik koalisi parpol maupun pasangan Pak Bachtiar,” paparnya. PAN pun membuka pintu secara terbuka

para ulama sepuh lainnya menyerukan agar hari ini seluruh masjid di Jerusalem Timur ditutup. Salat Jumat akan disatukan di Masjidil Aqsa sebagai simbol kemenangan umat Islam. Jordania yang mengelola Haram Al Sharif sejak 1924 mengaku lega dengan keputusan Israel tersebut. Menteri Informasi Jordania Mohammad Al Momani menegaskan bahwa pencopotan alat-alat pengamanan itu dianggap sebagai langkah penting untuk mendinginkan situasi. Keputusan Israel mencopoti semua pengamanan tersebut menunjukkan bahwa negara yang dipimpin Perdana Menteri (PM) Benjamin Netanyahu itu mendapatkan tekanan dari banyak pihak. Sebab sebelumnya, pemimpin yang akrab disapa Bibi itu kukuh tak akan berubah sikap. Alasannya, itu demi keamanan penduduk Israel dan dia tak mau didikte para pembunuh. Sejak krisis mencuat, PBB dan Amerika Serikat (AS) memang terus melakukan mediasi. Turki, Jordania, dan Arab Saudi adalah negara-negara Islam yang aktif melobi berbagai pihak agar Israel berhenti berusaha menguasai Masjidil Aqsa serta membuat situasi kembali tenang. Di sisi lain, keputusan itu membuat Netanyahu panen kecaman di dalam negeri. Terutama dari kelompok sayap kiri. Salah satu yang langsung melontarkan kritikan adalah pemimpin Partai The Jewish Home Naftali Bennett. Menurut dia, keputusan Netanyahu membuat Israel tampak lemah. ’’Bukannya meningkatkan kedaulatan kita di Jerusalem, tetapi malah mengirimkan pesan bahwa kedaulatan kita bisa diguncang,” tegas tokoh yang juga menjabat menteri pendidikan Israel tersebut. Sehari sebelumnya, Netanyahu menuding Al Jazeera sebagai biang kerok. Kantor berita yang berbasis di Qatar itu dituding memuat berita yang membuat situasi kian panas. Netanyahu mengancam menutup kantor Al Jazeera di Jerusalem. Dalam cuitan di akun Twitter-nya, dia mengaku sudah berbicara dengan berbagai pihak untuk mengurus penutupan tersebut. ’’Jika penutupan itu tidak bisa dilakukan karena masalah hukum, saya akan berusaha memberlakukan

undang-undang yang dibutuhkan untuk mengusir Al Jazeera dari Israel,” cuitnya. Sementara itu, semangat menuntut pembebasan Masjidil Aqsa dan kemerdekaan Palestina dari jajahan zionis Israel turut digelorakan warga Lampung. Kemarin, ribuan massa dari berbagai elemen membanjiri Bundaran Tugu Adipura, Bandarlampung. Mereka menggelar aksi damai menyuarakan kepedulian atas nasib umat Islam di Palestina. Dari bendera berikut spanduk yang terbentang, massa terpantau berasal dari KAMMI, IMM, Forum Studi Islam, Forum Islam Kampus, organisasi kemahasiswaan, hingga organisasi Rohis sekolah. Satu per satu perwakilan berorasi mengecam dan mengutuk tindakan Israel atas penutupan Masjidil Aqsa. Massa juga menolak tindak pembatasan ibadah umat muslim di Palestina oleh Israel. Di antara lautan massa, turut terlihat Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Mustafa. Pria yang dikenal dengan program rondanya ini bergabung dengan massa mulai longmars hingga aksi rampung sekitar pukul 17.45 WIB. Dalam aksi tersebut, Ketua Aliansi Lampung Membela Masjid Al-Aqsa (ALMMA) Wahyu Kurniawan mengatakan, seluruh orang yang berbaur dalam aksi tersebut mengecam kekejaman Israel terhadap rakyat Palestina. Dengan pekikan penuh semangat, dia mengajak umat muslim bersatu serta mendoakan kebebasan Masjidil Aqsa di Palestina. Tidak sebatas berorasi, massa juga turut menggalang dana untuk dikirimkan ke masyarakat Palestina yang dianggap sangat membutuhkan. Total dalam aksi yang berlangsung sekitar dua jam tersebut, massa berhasil mengumpulkan dana senilai Rp172,41 juta, plus satu ponsel I-phone. Sementara, bersama ribuan umat muslim yang hadir, Mustafa menyampaikan orasi agar kiranya muslim Indonesia ikut menggaungkan semangat dan mendoakan kebebasan Masjidil Aqsa. ’’Bebaskan Al Aqsa, merdekakan Palestina,” teriaknya. (jpg/sur/c1/fik)

Sambungan dari Hal. 1

Menemani... Di dalam tenda ada tempat tidur dan dipan untuk dua orang. Pilihannya, dua bed kecil atau satu bed besar. Tersedia shower air hangat, WC duduk, dan wastafel di dalam tenda tersebut. Ada satu lampu setara 10 watt di dalamnya. Sepintas bagus. ’’Tengah malam lampu dipadamkan,” kata Salome, petugas hotel yang melayani kami. ’’Oh ya, jangan lupa selalu menutup tenda dengan rapat. Kalau tidak, akan ada monyet menyelinap masuk,” sambungnya. Setelah meletakkan barang di tenda, kami ke tempat makan malam. Kyoko Limo, petugas dari biro perjalanan, sudah menyambut kami di meja makan. Kamp tersebut memperbolehkan pihak biro perjalanan membawa sendiri juru masak. Kyoko adalah juru masak yang ditugasi ikut di grup kami. ’’Silakan minum teh dan kopi dulu. Sebentar lagi makanan saya hidangkan,” kata Kyoko. Tak sampai 15 menit, Kyoko datang membawa makanan. Malam itu dia memasak kari ikan, kentang goreng, dan tumis sayur. Tidak ada nasi. Enak sekali untuk perut kami yang keroncongan setelah perjalanan jauh dan bersafari. Sebelum kembali ke tenda, Onesmus mengingatkan kami agar sudah sarapan pukul 05.45. Sebab, pukul 06.00 safari dimulai. ’’Pagi waktu terbaik bersafari,” kata Onesmus. Jawa Pos malam itu sekamar dengan Keith Kennete, turis asal Amerika Serikat, di tenda sisi timur. Hanya kami yang tidak berpasangan. Dua pasang lainnya, Susan Arours dan Dim Kemperman (Belanda) serta Josep Mara Cornet Masana dan Judith Trepat Parra (Spanyol), berada di tenda sisi barat. Masalah terjadi saat kami ke kamar mandi. Air yang mengalir sangat kecil.

terhadap semua partai politik (parpol) untuk berkoalisi. Menurut dia, tidak ada istilah koalisi permanen dalam Pilgub Lampung. Kemenangan Anies BaswedanSandiaga Uno yang diusung koalisi PAN, Gerindra, dan PKS dalam Pilgub DKI Jakarta lalu tidak menjadi patokan. ’’Nggak ada koalisi permanen. Kepentingan nasional berbeda dengan daerah. Koalisi di Pilgub DKI Jakarta itu memudahkan komunikasi saja. Partai diserahkan kepada dinamisasi di lapangan,” ujar Iswan. Soal PKS yang sudah merekomendasikan Mustafa sebagai cagub, Iswan mengatakan, itu pun belum klir. ’’Mustafa juga belum punya pasangan. Belum ada yang klir, masih penilaian dan penjajakan semua. Belum ada yang klir, masih cair semua parpol,” tukasnya. Sebelumnya, saat mengembalikan berkas cagub ke DPW PAN, Ridho menyatakan, peluang bersama Bachtiar masih sangat terbuka. Ketua DPD PD Lampung ini pun mengapresiasi sikap Bachtiar yang memberikan kesempatan kepadanya untuk mencari cawagub lain. ’’Karena beliau juga memahami situasi yang saya hadapi,” bebernya pada Selasa (25/7) lalu. Ridho pun menggarisbawahi majunya dia sebagai gubernur periode kedua ini sudah melewati tahap konsultasi dengan Bachtiar. Selama ini, Ridho memang selalu berkonsultasi dengan Bachtiar dalam hal apa pun, apalagi dalam hal isu strategis. ’’Jadi kami putuskan berdua. Kalaupun misalnya, bahasa kasarnya, kemungkinan terburuk itu misalnya tidak bersama (berpasangan) Pak Bachtiar pun, itu atas seizin Pak Bachtiar. Misalnya nanti ada cawagub A atau B, itu pasti atas restu beliau,” ujarnya. (dna/c1/fik)

Berpeluang... untuk PAN. Di antaranya memperkuat posisi PAN di even pilkada. ’’Sehingga dengan majunya Pak Bachtiar sebagai cagub, maka Pak Zulkifli Hasan sebagai ketua MPR RI juga punya interest (keuntungan) untuk memperkuat posisi PAN di daerah, terutama dalam even pilkada,” kata dia kepada Radar Lampung kemarin (27/7). Darma –sapaan akrabnya– mengelompokkan PAN, Gerindra, Demokrat, dan PKS sebagai afiliasi politik kekinian secara nasional yang berada di luar pemerintahan Joko Widodo (Jokowi). Walaupun koalisi saat ini agak rumit karena PKS sudah memberikan dukungan resmi kepada Mustafa untuk menjadi cagub. Sekretaris Centre of Election dan Political Party (CEPP) FISIP Universitas Lampung ini memetakan, bisa saja nantinya PAN ini memunculkan poros baru di pilgub. Mengingat, PDIP kemungkinan berjalan sendiri. Sebagai pemenang Pemilu 2014 dengan perolehan 17 kursi di DPRD Lampung, maka PDIP dapat mengusung sendiri cagub-cawagubnya tanpa harus berkoalisi dengan parpol lain. Sedangkan Partai Demokrat hampir pasti mengusung ketuanya, M. Ridho Ficardo, sebagai cagub incumbent. Menurut Darma, hanya ada beberapa parpol dengan frekuensi politik agak berbeda dan juga berpeluang mengusung Bachtiar sebagai cagub. Yakni PPP dan PKB. Selain itu, Golkar juga menentukan cagub. Apalagi ketuanya, Arinal Djunaidi, juga berminat maju pilgub. Darma melanjutkan, idealnya Bachtiar harus melalui proses pendaftaran ke parpol yang membuka penjaringan cagub-cawagub. Sedangkan selama ini Bachtiar hanya mendaftar sebagai cagub ke PAN. Ke parpol lain yang membuka penjaringan cagubcawagub seperti PDIP, PPP, dan Hanura,

Sambungan dari Hal. 1

Alhamdulillah... ’’Semua orang di sini akan mengorbankan apa pun untuk Al Aqsa dan itulah yang membuat kami menang,” ujar Ahmed Abulawa, salah seorang penduduk Palestina yang tinggal di Jerusalem Timur. Menjelang siang, tidak lagi ada pagar pembatas besi, rangka-rangka untuk meletakkan CCTV, dan pengamanan lainnya yang sebelumnya diletakkan di gerbang-gerbang menuju tempat suci ketiga umat muslim setelah Makkah dan Madinah tersebut. Kondisinya kini seperti sebelum tragedi 14 Juli lalu. Yakni saat pemuda Palestina menyerang polisi Israel yang berujung pada penutupan Haram Al Sharif selama dua hari dan pemasangan alat pendeteksi logam. Tindakan itu menuai kecaman dari negaranegara muslim dan mengakibatkan demo yang mayoritas berujung bentrok. Setidaknya, enam warga Palestina tewas dan lebih dari 900 orang lainnya luka-luka karena bentrokan itu. Belum diketahui apakah rencana Israel untuk memasang CCTV yang lebih canggih disertai alat pengenal wajah enam bulan lagi bakal dijalankan atau tidak setelah ini. Sebab awalnya, Israel mau melepas detektor metal jika mereka diizinkan memasang CCTV tersebut. Jerusalem Islamic Waqf langsung menggelar konferensi pers setelah memastikan Haram Al Sharif kembali seperti semula. Lembaga bentukan Jordania yang dipercaya mengelola Masjidil Aqsa itu meminta umat muslim kembali beribadah di dalam masjid. Sejak Israel kembali membuka Masjidil Aqsa pada Minggu (16/7), tak ada umat muslim yang beribadah di sana. Mereka tak mau melewati alat pendeteksi logam itu. Sebagai bentuk protes, salat digelar di jalan-jalan di sekeliling kompleks Haram Al Sharif. ’’Kami menghargai perjuangan selama dua pekan ini di luar Al Aqsa dan kami ingin perjuangan tersebut dilanjutkan di dalam Al Aqsa,” ujar Kepala Jerusalem Islamic Waqf Abdel-Azeem Salhab. Pernyataan serupa dikeluarkan Presiden Palestina Mahmoud Abbas. Ibadah pertama yang digelar di dalam Masjidil Aqsa adalah salat Asar. Salhab dan

JUMAT, 28 JULI 2017

Jawa Pos Group

Bahkan untuk menyiram WC tak memungkinkan. Jadilah kami tidur dengan aroma pesing. ’’Ini bau kencing kita sendiri. Tidak masalah,” kata Keith, lantas tertawa. Dalam hati saya membayangkan, bagaimana bila besok pagi harus buang air besar. Sebelum tidur, saya berdoa agar tidak kebelet keesokan harinya. Malam itu begitu dingin. Hujan turun lumayan deras. Pukul 22.00 lampu sudah dipadamkan. Suasana di kamp gelap gulita. Belum lama tertidur, tiba-tiba ada suara teriakan dari tenda sebelah. Gaduh sekali. Penasaran, kami pun keluar tenda berbekal lampu senter dari HP. ’’Ada monyet masuk tenda. Sudah pergi,” kata seorang Masai yang bekerja sebagai penjaga kamp kepada kami. ’’Silakan kembali tidur,” lanjutnya. Pukul 05.30, kami sudah dibangunkan petugas hotel. Hari masih gelap. Doa saya tidak dikabulkan. Pagi itu saya harus ke WC untuk buang hajat. Berbekal dua botol air mineral ukuran 1,5 liter, prosesi itu berjalan lancar. Tetapi, WC tetap tidak bisa disiram. Kyoko sudah menyiapkan sarapan istimewa bagi kami. Roti canai, telur dadar, dan sosis sapi. Tidak lupa teh dan kopi. Tepat pukul 06.00, kami kembali bersafari di Masai Mara National Reserve. Kali ini kami dibawa Onesmus lebih jauh. Mendekati sungai. ’’Kita akan melihat kuda nil. Biasanya mereka keluar dari air di pagi hari,” kata Onesmus. Benar saja, pagi itu delapan kuda nil berukuran besar satu per satu muncul dari sungai. Mereka berjalan ke pepohonan. Hewan yang muncul pagi hari lebih banyak daripada sore. Menurut Onesmus, hewanhewan biasanya mencari mangsa saat pagi.

’’Jangan khawatir. Di sini banyak makanan untuk mereka. Jadi, kita aman,” kata Onesmus menenangkan kami. Dia cerita, hal yang biasa adalah cheetah ataupun singa naik ke atap. Tidak hanya seekor. Bisa tiga atau empat sekaligus. Justru kalau mereka sendiri jarang berbuat ’’iseng” seperti itu. ’’Kuncinya, kita tenang saja. Jangan histeris. Beri senyum. Mereka tidak akan mengganggu kita,” tambah Onesmus. Apakah pernah ada yang terluka? ’’Pernah. Itu karena panik dan berusaha mengusir cheetah,” sambungnya. Pagi itu, kami menemukan enam cheetah secara terpisah. Tiba-tiba radio di mobil kami berbunyi. ’’Ada singa sedang sarapan,” kata Onesmus. Dia pun memacu mobilnya ke arah barat dengan kencang. Benar saja, delapan mobil safari telah mengelilingi dua singa betina yang menyantap wildebeest (connochaetes), anggota keluarga antelop. Tak jauh dari sana, dua singa jantan tidur dengan pulas. Mungkin itu makanan sisa singa jantan yang kemudian dimakan singa betina. Di Masai Mara ada big five hewan yang menjadi favorit. Lima binatang itu adalah singa, gajah afrika, leopard, kerbau afrika, dan badak. Kami tidak melihat badak. Sempat bertemu leopard, tetapi hanya sebentar. Siang itu tur berakhir karena harus kembali ke Nairobi dan menghindari perjalanan malam. Kalau menambah sehari lagi, tur safari akan dilanjutkan ke Sand River untuk melihat migrasi hewan-hewan liar. Pada Juli– Oktober diperkirakan terjadi migrasi 1,3 juta wildebeest, 500 ribu thomson gazelle (mirip rusa), 100 ribu topi, 18 ribu eland, dan 200 ribu zebra. Juga, 470 spesies burung dan 60 spesies raptor. (jpg/c1/fik)

Kloter... Humas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Jakarta-Pondok Gede Marasakil Daulay mengatakan, CJH datang bersama koper dan tas tenteng. Kemudian seluruh koper diperiksa oleh petugas dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Sedangkan CJH dan tas tentengnya langsung masuk menuju tiga unit gedung asrama (gedung A, B, dan C). Daulay mengatakan, sampai sore hari tidak ada persoalan signifikan dalam pemeriksaan barang bawaan calon jamaah di koper. ’’Biasanya jika ada masalah, jamaah dipanggil lewat pengeras suara. Sampai sore ini (kemarin sore, Red) tidak ada panggilan. Jamaah sudah disiplin,’’ katanya di Media Center Asrama Haji Pondok Gede. Dia menjelaskan, untuk CJH yang masuk Asrama Haji Pondok Gede, sudah jarang membawa barang yang aneh-aneh. Misalnya penanak nasi, benda tajam seperti pisau, dan perlengkapan masak lainnya. Namun tahun lalu, masih ada CJH yang tidak mematuhi ketentuan membawa rokok. Pemerintah mengatur maksimal rokok yang boleh dibawa adalah 200 batang. Tetapi kadang ada yang membawa sampai sepuluh slop rokok. Sehingga jika ditotal isinya lebih dari 200 batang. Ke depan, Daulay berharap calon jamaah mematuhi ketentuan barang bawaan yang boleh dibawa di dalam koper. Selama di asrama haji, CJH juga diharapkan memperbanyak istirahat. Tidak perlu jalan-jalan berkeliling asrama. Apalagi bagi calon jamaah yang sebelum masuk asrama menggelar tasyakuran. Dengan istirahat yang cukup, perjalanan udara

SBY-Prabowo... Keduanya bersepakat menjalin kerja sama meski tanpa koalisi. Santapan nasi goreng menghangatkan pertemuan mereka di Cikeas tadi malam (27/7). Pertemuan itu terjadi beberapa saat setelah dalam paripurna penetapan UU Pemilu pada 20 Juli lalu, Demokrat dan Gerindra bersikap sama. Mereka walk out karena tidak setuju dengan presidential threshold 20–25 persen yang didorong pemerintah. Bersama PKS dan PAN, mereka menganggap ketentuan itu sebagai lelucon demokrasi. Setelah pertemuan tertutup dengan Prabowo, SBY menyatakan bahwa dirinya dalam enam bulan terakhir puasa bicara. Namun, dia selalu mengamati dinamika politik tanah air dengan saksama. Dari situ, dia melihat ada beberapa hal yang kurang pas. Karena itu, SBY bersepakat dengan Prabowo untuk meningkatkan komunikasi serta kerja sama meski tidak membentuk koalisi. ’’Kami memikirkan sebuah gerakan moral. Bukan hanya gerakan politik, tetapi juga gerakan moral,’’ ungkapnya. ’’Gerakan moral ini diperlukan manakala perasaan dan pikiran rakyat dicederai. Kalau kami merasakan rakyat kita di seluruh tanah air perasaannya, kepentingannya, aspirasinya, tidak didengar oleh penyelenggara negara, wajib hukumnya kita mengingatkan, kita memberikan koreksi, sah,’’ lanjut SBY. SBY memberikan keterangan itu sekitar pukul 22.00 setelah melakukan pertemuan tertutup dengan Prabowo. ’’Pertemuan kami sebenarnya bukan sesuatu yang luar biasa. Menjadi luar biasa karena dilakukan setelah UU Pemilu disahkan,’’ kata SBY. Setelah rapat paripurna itu, Partai Gerindra dan Partai Demokrat merancang pertemuan di antara kedua ketua umum partai. Dia pun menyambut baik rencana tersebut. ’’Kami bertemu dengan niat dan tujuan yang baik,’’ papar presiden dua periode itu. Keduanya bersepakat akan terus mengawal negara ini agar berjalan ke arah yang benar. Wajib hukumnya mengawal. Jika pemerintah menjalankan amanah dengan benar, pihaknya akan mendukung. Jika tidak benar dan melukai rakyat, pe-

Sambungan dari Hal. 1 Bachtiar tidak mendaftarkan diri. Tetapi, agenda parpol adalah merebut kekuasaan. Jika ada pilihan cagub lain selain yang mendaftarkan diri namun berpeluang menang, bisa saja persoalan teknis administratif pendaftaran diabaikan. Dia mencontohkan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tidak mendaftar sebagai cagub ke penjaringan PDIP dalam Pilgub DKI Jakarta. Namun pada akhirnya, Ahok tetap diusung PDIP. ’’Walaupun kurang lazim seperti itu dan tidak memberikan pendidikan politik yang baik, pengabaian mekanisme penjaringan bisa saja dilakukan. Sehingga saya sejauh ini melihat bahwa majunya Pak Bachtiar ini adalah bagian positioning power. Walaupun PAN merupakan parpol papan tengah, tetapi punya posisi tawar,” ujar Darma. Bicara kapasitas dan dukungan sosial, Darma mengakui Bachtiar merupakan tokoh Lampung yang punya pengalaman dan basis dukungan. Sudah selayaknya juga Bachtiar sebagai tokoh yang cukup senior di Lampung untuk diposisikan menjadi cagub. ’’Kalau dia terus bersama Ridho, sama saja nggak naik kelas,” imbuhnya. Langkah Bachtiar pasca berpisah dengan Ridho juga akan penuh perjuangan. Tetapi, Darma melihat bahwa Bachtiar memiliki modal 3M untuk maju pilgub, yakni modal politik, modal sosial, dan modal ekonomi. Selain berpengalaman di dunia pemerintahan dan politik, Bachtiar juga memiliki basis massa di Lampung Utara, Tulangbawang, Tulangbawang Barat, dan sebagian Waykanan. ’’Dan, saya melihat di internal PAN kuat sekali desakannya untuk Pak Bachtiar harus menjadi nomor satu (cagub),” pungkasnya. (dna/ c1/fik)

Sambungan dari Hal. 1 dari Indonesia ke Arab Saudi sekitar 10 jam bisa berjalan tanpa ada gangguan. Imbauan supaya CJH beristirahat di kamar asrama ternyata kurang dipatuhi. Masih banyak jamaah yang terlihat mengobrol di lobi dan pelataran gedung asrama. Bahkan ada yang menghabiskan waktu beberapa lama untuk menukar uang di lobi gedung asrama. Manajer Pusat Riyal Jakarta Fitri Ariyani mengatakan, pecahan yang paling banyak diburu jamaah adalah uang kertas 1 riyal. Di tempat penukaran uang juga tersedia pecahan uang kertas 5 riyal dan 10 riyal. Pecahan 1 riyal memudahkan jamaah untuk berbelanja atau sedekah selama di Arab Saudi. Fitri mengatakan, uang living cost yang diberikan kepada CJH berjumlah 1.500 riyal dengan pecahan 500 riyal. Menurutnya, pecahan 500 riyal terlalu besar jika digunakan untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari. ’’Bagi jamaah yang sudah manula, sering kerepotan menghitung uang kembaliannya,’’ jelasnya. Dia mengatakan setiap hari menyiapkan 20 ribu riyal sampai 30 ribu riyal. Dengan nilai tukar sekitar Rp3.500 sampai Rp4.000 untuk 1 riyalnya. Seluruh jamaah di Asrama Haji Pondok Gede akan berangkat ke Jeddah hari ini pukul 08.00 WIB. Sebelumnya, mereka sudah dibangunkan pukul 01.00. Mereka akan melewati pemeriksaan X-ray terakhir. Selain itu juga mengikuti seremoni pelepasan yang dipimpin langsung oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Setelah itu, mereka diangkut bus menuju Bandara Halim Perdanakusuma melalui pintu belakang asrama haji. (jpg/c1/fik)

Sambungan dari Hal. 1 merintah akan dikritik dan dikoreksi. Selain itu, Partai Gerindra dan Partai Demokrat bersepakat meningkatkan kerja sama walaupun tidak dalam bentuk koalisi. Sebab, koalisi yang ada, baik Koalisi Merah Putih maupun Koalisi Indonesia Hebat, sudah mengalami pergeseran. ’’Maka tidak perlu koalisi. Yang penting meningkatkan kerja sama,’’ tegasnya. Prabowo menyinggung pengesahan RUU Pemilu yang menurutnya tidak sesuai dengan akal sehat dan melukai hati rakyat. Pihaknya tidak ikut bertanggung jawab atas pengesahan aturan baru itu. Dia tidak ingin ditertawakan sejarah. Ambang batas presiden 20–25 persen adalah lelucon dan menipu rakyat. Aturan itu akan merusak demokrasi. Prabowo menegaskan bahwa partainya akan terus melakukan komunikasi dengan Partai Demokrat dan partai lain. Sementara itu, pengamat politik Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Arya Fernandes mengatakan, merapatnya Partai Demokrat dengan koalisi Gerindra memang hal yang sulit dihindari. Sebab, dengan presidential threshold (PT) 20 persen kursi DPR dan 25 persen suara nasional, koalisi menjadi jalan terakhir. Arya menilai Demokrat tidak ingin kejadian di Pilpres 2014 kembali terulang. Yaitu, partai berlambang Mercy tersebut abstain dalam kontestasi. ’’Apalagi, waktu buat mereka recovery dari kasus-kasus korupsi sudah selesai. Mereka ingin terlibat,” jelasnya. Di sisi lain, koalisi Gerindra-PKS juga membutuhkan tambahan amunisi. Terlebih jika melihat lawan yang dihadapi cukup kuat. Selain masih berstatus incumbent, Jokowi berpotensi didukung koalisi yang sangat besar. Terkait hitung-hitungan pasangan, Arya menilai, Prabowo-Agus Harimurti paling berpotensi dipasangkan. Putra SBY itu dinilai bisa mengeruk suara di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jogjakarta. Selama 2014, lumbung suara itu dikuasai Jokowi. ’’Jangan lupa, pemilih muda di 2019 nanti cukup banyak. Agus bisa merepresentasikan anak muda,” kata peneliti muda tersebut. (jpg/c1/fik)


4

R ADAR LAMPUNG

KOMUNIKASI BISNIS JUMAT, 28 JULI 2017

ASUS ROG G752VS

Penentu Pemenang Pertarungan MAN behind the gun. Ini merupakan istilah umum yang menggambarkan kemenangan dari sebuah pertarungan bisa tergantung pada siapa orang yang ada di belakang senjata yang digunakan. Meski senjatanya sudah dahsyat, tetapi jika penggunanya tidak qualified, kemenangan belum bisa dipastikan. Masalahnya saat ini sudah banyak sekali petarung hebat, khususnya di dunia gaming, yang punya skill tingkat ’’dewa�, kemampuan yang luar biasa, dan pengalaman yang sangat luas. Jika skill individu atau tim yang bertarung sudah setara, faktor berikutnya yang sangat menentukan siapa yang keluar sebagai pemenang tentu adalah senjatanya. Di

dunia game, tentu adalah komputer yang dipakai. ASUS sebagai pemain utama di industri notebook dan juga industri notebook gaming di Indonesia tentu punya solusi bagi para petarung yang sudah punya skill tingkat tinggi tersebut. Salah satunya ASUS ROG G752VS. Notebook gaming berbasis Windows 10. ASUS ROG G752VS memiliki komponen hardware yang ditingkatkan pada sisi prosesor. Pada model terbaru ini, ASUS menggunakan prosesor Intel Core generasi ke-7 atau yang biasa disebut dengan nama Kaby Lake. Sebagai generasi prosesor mutakhir, Intel Kaby Lake membawa banyak peningkatan yang sangat gahar dalam hal performa dan ke-

Solusi Pendingin Cerdas dan Berlimpah SISTEM pendinginan pada ROG G752VS dirancang menggunakan teknologi dual copper, yakni menggunakan dua kipas dan pendinginan berbahan tembaga. Hal itu untuk menjaga suhu tetap rendah, bahkan selama sesi overclocking demi menjamin stabilitas. Kipas pendinginnya juga telah dipasang di GPU dan CPU untuk memak simalkan efisiensi kinerja. Dalam mesin game mutakhir tersebut, terpasang tiga heatpipe atau pipa pengalir panas yang mengarah langsung pada GPU untuk mengeluarkan hawa panas. Suhu panas yang dialirkan itu dipastikan tidak mengganggu kenyamanan pengguna. Ini dikarenakan ventilasi udara telah didesain secara apik untuk membuang panas ke belakang laptop, bukan ke samping ataupun

bawah. Solusi kedua, ASUS juga merupakan produsen notebook gaming pertama di dunia yang telah membenamkan notebook gamingnya dengan teknologi bernama 3D Vapor Pipe Chamber untuk menangkal panas termasuk di seri G752VS. Teknologi tersebut akan bekerja ketika perangkat mulai terdeteksi mereproduksi suhu panas berlebihan pada komponen CPU dan GPU. Nantinya panas yang dikeluarkan itu akan langsung dinetralisir oleh cairan yang terdapat pada ruang uap vapor tersebut. Dalam paket pembelian turut dibundling secara gratis ROG backpack, ROG gaming mouse dan ROG headset untuk pengguna. Di Indonesia, notebook gaming ini dibanderol seharga Rp39 jutaan. (rls/c1/kyd)

cepatan. diantaranya, prosesor yang dibuat dengan teknik fabrikasi 14nm tersebut

memiliki kemampuan 12 persen lebih produktif, 20 persen lebih baik untuk

notebook gaming, 25 persen untuk desktop, dan 19 persen untuk performa web dibanding generasi sebelumnya. Selain prosesor, tentu saja untuk melahap berbagai game terkini, dibutuhkan komponen kartu grafis yang memadai agar konten serta segala efek di dalamnya dapat ditampilkan dengan baik. Layar sebesar 17,3 inci pada notebook ini ditopang oleh Graphics Processing Unit (GPU) dari Nvidia GTX 1070 dengan video memori sebesar 8GB berjenis DDR5, yang merupakan VGA terbaru dan salah satu yang terkuat dari Nvidia. ASUS ROG G752VS pun telah mendukung teknologi Virtual Reality (VR) dan memiliki RAM DDR4 sebesar 32GB, yang mampu di-

overclock hingga kecepatan 2400MHz dan juga dapat diupgrade hingga 64GB DDR4. Layar resolusi FHD yang digunakan juga sudah mendukung 120Hz dan G-Sync untuk penayangan game yang lebih smooth. Tak hanya itu, gamers pun dimanjakan dengan penyimpanan ekstra lega mencapai 2TB yang terdiri dari storage berjenis HDD berukuran 1TB dan storage tambahan berjenis PCIe SSD NVMe berukuran total 256GB (yang dapat diupgrade hingga 2x512GB). Hal ini tentu akan semakin menambah keseruan dalam bermain karena gamer bisa menyimpan game dalam jumlah banyak di dalamnya. Dengan menggunakan SSD pun membuat sistem akan

mampu berjalan lebih lancar dan cepat. Kelebihan lainnya, ASUS ROG G752VS telah memiliki backlight LED keyboard yang dapat menyala menampilkan warna merah menyala. Hal tersebut akan membantu para gamer saat bermain dalam kondisi minim cahaya sekaligus membuatnya terlihat seperti seorang gamer profesional. Keyboardnya sendiri memiliki fitur 30 key rollover dan anti ghosting. Fitur ini memungkinkan Anda untuk me-register beberapa tombol sekaligus. Fungsi ini sangat berguna manakala gamer tengah memainkan gamegame online bergenre Role Playing Game (RPG) atau First Person Shooter (FPS). (rls/p2/c1/kyd)

ROG G752Vs with IntelŽ Core™ i7 Processor

Unbeatable Performance

Efficient Cooling System

120Hz Wide-view Panel

Anti-ghosting Keyboard

ROG G752VS G-SYNC

ROG Strix GL702VM G-SYNC / ROG Strix GL502VM G-SYNC

ASUS FX502VM

ASUS FX553VD

Č? Intel Core™ i7-7700HQ Processor 2.8 GHz (6M Cache, up to 3.8 GHz) Č? :LQGRZV +RPH Č? /D\DU 17.3â€? IPS FHD (1920x1080) 120 Hz Anti Glare + G-SYNC™ Č? 'LVFUHWH JUDSKLFV GTX 1070 - 8GB GDDR5 Č? 1TB HDD 7200rpm + 256GB NVMe PCIe x4 SSD Č? 32GB DDR4 Memory Č? 86% W\SH & ZLWK WKXQGHUEROW 86% %7 :L )L Č? '9' :ULWHU Č? Anti-ghosting keyboard Č? World's 1st mobile 3D vapor chamber cooling system Č? +\SHUFRRO ZLWK GXR FRSSHU WKHUPDO VROXWLRQ Č? Exclusive dust release thermal solution Č? ΖQWHUQDO VXEZRRIHU Č? VR ready Č? 2 Tahun Garansi Global, senilai Rp 1.250.000

Č? Intel Core™ i7-7700HQ Processor Č? :LQGRZV +RPH Č? /D\DU 17.3â€? / 15.6â€? IPS FHD (1920x1080) 120 Hz G-SYNC™ Č? 'LVFUHWH JUDSKLFV GTX 1060 6GB GDDR5 Č? 1TB HDD 7200rpm + 256GB NVMe PCIe x4 SSD [ IDVWHU WKDQ +''

Č? 16GB DDR4 Memory Č? 86% 86% WKXQGHUEROW BT 4.1, Wi-Fi Č? UROO RYHU EDFNOLJKW NH\ERDUG Č? Super Slim 24mm / 23.5mm Č? Hyper Cool triple-fan thermal system Č? Independent CPU and CPU cooling supported by 3 fans Č? 2 Tahun Garansi Global, senilai Rp 1.250.000

Č? Intel Core™ i7-7700HQ Processor 2.8 GHz (6M Cache, up to 3.8 GHz) Č? (QGOHVV 26 Č? /D\DU 15.6â€? FHD (1920x1080) Anti Glare Č? 'LVFUHWH JUDSKLFV GTX 1060 3GB GDDR5 Č? 1TB HDD 7200rpm + 128GB SSD Č? 8GB DDR4 Memory Č? 86% %7 :L )L Č? Intelegent Gaming Software Č? Red-backlight keyboard Č? Anti-Ghosting keyboard with 30-key rollover Č? Specially-Designed WASD Cursor Keys Č? 2 Tahun Garansi Global, senilai Rp 1.250.000

Č? IntelÂŽ Core™ i7-7700HQ Processor 2.8 GHz (6M Cache, up to 3.8 GHz) Č? (QGOHVV 26 Č? /D\DU 15.6â€? FHD (1920x1080) Anti Glare Č? 'LVFUHWH JUDSKLFV GTX 1050 2GB GDDR5 Č? 1TB HDD 5400rpm Č? 8GB DDR4 Memory Č? 86% %7 :L )L Č? Intelegent Gaming Software Č? Red-backlight keyboard Č? Anti-Ghosting keyboard with 30-key rollover Č? Specially-Designed WASD Cursor Keys Č? 2 Tahun Garansi Global, senilai Rp 1.250.000

Rp 21.299.000

Rp 13.299.000

ÂŽ

ÂŽ

FREE Backpack + Headset + Mouse senilai Rp 2.900.000

FREE Backpack + Headset + Mouse senilai Rp 2.900.000

Rp 39.299.000

Rp 30.299.000 / Rp 29.299.000

ÂŽ

Distributor Resmi ASUS: PT Astrindo Senayasa (021) 29382288 | PT Datascrip (021) 6544515 | PT Synnex Metrodata Indonesia (021) 29345800 | PT ECS Indo Jaya (021) 62312893 ASUS Call Center / Pusat Servis ASUS: (021)1500128 (9:00 - 17:00 WIB, Senin - Jumat & 09:30 - 12:00, Sabtu) Where to buy: Lampung (0721) MetroKomputer 770392, Alam Prima Komputer 489870. Palembang (0711) CV Multikom 316008, MDP IT Super Store 313046, Bobby Komputer 322156. Jambi (0741) Eleven Computer 24618, Sinar Computer - Bangko (0746) 322623 Intel, the Intel logo, Intel Inside, Intel Core, and Core Inside are trademarks of Intel Corporation in the U.S. and/or other countries. 6SHVLČ´NDVL \DQJ WHUWHUD GDSDW EHUXEDK VHZDNWX ZDNWX WDQSD SHPEHULWDKXDQ +XEXQJL WRNR GHDOHU WHUGHNDW XQWXN LQIRUPDVL OHELK ODQMXW 3URGXN WLGDN WHUVHGLD GL VHPXD QHJDUD :DUQD 3&% GDQ YHUVL SDNHW VRIWZDUH GDSDW EHUXEDK VHZDNWX ZDNWX +DUJD EHUGDVDUNDQ HVWLPDVL $686

Intel InsideÂŽ. Extraordinary Performance Outside.


JUMAT, 28 JULI 2017

KOMUNIKASI BISNIS

AC J-Tech Inverter Series, Pilihan Baru untuk Gaya Hidup Urban

PESATNYA perkembangan teknologi menciptakan suatu pergeseran budaya dan gaya hidup masyarakat yang kini disebut gaya hidup urban. Terlebih lagi, mudahnya akses untuk melakukan transaksi dengan menggunakan internet menjadikan masyarakat menjadi lebih konsumtif bahkan untuk barang kecil sekalipun. SELAIN itu, pergeseran generasi juga menciptakan pola pikir yang lebih terbuka kepada hal-hal baru. Ditambah lagi dengan meningkatnya penggunaan media sosial menciptakan pola pikir yang tak mau kalah dengan sesama. Akibatnya, persentase kelas ekonomi menengah dan atas meningkat setiap tahunnya. Bbahkan diprediksi pada 2020, angka kelas menengah dan kelas atas ini meningkat hingga 52 persen dari seluruh populasi. Kelas menengah atas yang bergaya hidup urban biasanya sudah memiliki tingkat pendidikan yang cukup tinggi, memiliki sumber daya yang berkecukupan, memiliki kesadaran terhadap pentingnya menjaga lingkungan, memiliki kesadaran terhadap pentingnya menjaga kesehatan keluarga serta memiliki kesadaran terhadap pentingnya barang-barang elektronik. Dari ciri-ciri tersebut dapat kita simpulkan bahwa dalam setiap pencarian produk-produk untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya, masyarakat kelas menengah atas cenderung akan mencari produk yang ramah lingkungan, berteknologi tinggi, memberikan manfaat kesehatan, memiliki desain menarik dan efektif untuk memenuhi kebutuhan mereka. Berangkat dari kriteria-kriteria produk tersebut, Sharp berhasil meramu sebuah produk AC baru yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup urban dalam hal kenyamanan rumah yakni, AC J-Tech Inverter Series. Sesuai namanya, AC ini berteknologi inverter dari Jepang yang mengkonsumsi listrik lebih rendah daripada tipe AC standar tetapi tetap mengutamakan performa pendinginan sehingga memberikan kenyamanan terhadap keluarga anda. Dengan teknologi tinggi, AC J-Tech Inverter memiliki kekuatan pendinginan awal 38 persen

lebih tinggi untuk pendinginan yang lebih cepat serta mampu mencapai suhu 14Ëš Celcius sebagai suhu minimumnya. AC J-Tech Inverter juga dilengkapi dengan Ion Plasmacluster yang dapat menonaktifkan 99 persen jamur, bakteri dan virus sehingga keluarga anda dapat menikmati udara bersih dan sehat di ruangan anda. Fitur Baby Mode juga dapat memberikan perlindungan terhadap buah hati anda dengan meniupkan udara yang lebih halus dan bersih serta Self Cleaning Function yang dapat membersihkan bagian dalam dari AC secara otomatis sehingga udara yang keluar dari AC tidak berbau. Tidak hanya itu, dengan dibenamkannya Premium LED Lighting pada bagian panel AC membuat AC J-Tech Inverter menjadi lebih menarik dan cantik. Tidak hanya sebagai hiasan, Premium LED Lighting ini dapat berubah warna untuk menunjukkan fitur dan mode yang sedang beroperasi serta arah tiupan udara yang keluar dari AC. Sebagai fungsi utama dari AC, tentu saja AC J-Tech Inverter ini dapat memberikan pendinginan super cepat dengan fitur Super Jetstream yang mampu menurunkan suhu ruangan 5Ëš Celcius dalam 5 menit saja. Selain itu, Double Flexible Louver membuat udara yang keluar dari AC menyebar lebih luas ke seluruh penjuru ruangan. Dengan banyaknya manfaat yang dimiliki oleh AC J-Tech Inverter dari Sharp, anda tidak perlu khawatir dengan daya tahan dari AC ini, Sharp berani menjamin garansi 10 tahun untuk kompresornya. Selain itu, AC J-Tech Inverter ini juga dilengkapi dengan 7 SHIELD yang melindungi AC dari kondisi sekitar, seperti perlindungan terhadap api, karat, cuaca ekstrim, benturan, getaran, tegangan rendah 130V serta perlindungan terhadap petir. (rls/kyd)

Khusus untuk perlindungan terhadap petir, Sharp memberikan jaminan penggantian unit seumur hidup apabila kerusakan terjadi diakibatkan tegangan tinggi yang dihasilkan petir. AC J-Tech Inverter dari Sharp tersedia dengan model AH-X9UEY (1 PK), AH-X12UEY (1,5 PK), AH-X18UEY (2 PK), AH-XP6UHY (0,5 PK), AH-XP10UHY (1 PK) dan AH-XP13UHY (1,5 PK).

5


BERITA UTAMA

JUMAT, 28 JULI 2017

Amankan Barang Bukti, Periksa Saksi-Saksi Polresta Lidik Lakalantas Maut BANDARLAMPUNG - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandarlampung masih menyelidiki kecelakaan lalu lintas (lakalantas) maut yang terjadi Rabu (26/7) lalu. Pengendara sepeda motor Syukri (52) tewas dalam lakalantas itu. Sementara istrinya

7

Jawa Pos Group

Raswati (54) menderita luka berat dan harus dirawat di RSUD dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM). Kasatlantas Polresta Bandarlampung Kompol M. Syouzarnanda Mega menyatakan, polisi masih melakukan pemeriksaan. Pihaknya juga tengah mengumpulkan keterangan saksi-saksi. ’’Saksisaksi lagi dikumpulkan. Barang bukti sudah diamankan.

Kami juga masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” ujarnya kepada wartawan kemarin. Menurut Nanda, sapaan akrabnya, lakalantas nahas berawal saat mobil yang dikendarai pengemudi berinisial MS diduga lepas kendali. Nanda membenarkan bahwa MS adalah anggota seorang anggota polisi. Dia diduga mengantuk usai lepas dinas.

Menurut Nanda, mobil Suzuki Katana hitam B 1718 KJ yang dikemudikan MS datang dari arah jalan MS. Batubara. Mobil kemudian berbelok ke kiri melalui jalan KH. Ahmad Dahlan menuju ke arah Pahoman. Pada saat melalui jalan KH. Ahmad Dahlan, pengemudi tidak dapat menguasai laju kendaraan. Akibatnya, mobil berpindah ke jalur kanan

dan menabrak sepeda motor Honda Supra X BE 3584 BN yang datang dari arah Pahoman menuju Telukbetung. Mobil juga menabrak pejalan kaki yang bernama Nasib. Mobil berhenti setelah menabrak pagar sebuah rumah. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.00 WIB. “Kecelakaan tidak langsung kontak antar kendaraan. Dimana laka tunggal dahulu. Laka tunggal off control. Kemudian mobil terbalik menabrak median jalan. Terus ke jalur seberangnya. Dari

arah berlawanan ada sepeda motor. Sehingga terjadi tabrakan. Lalu mobil terguling dan mengenai pejalan kaki yang melintas,” ujar Nanda. Kemarin, Raswati masih menjalani perawatan di RSUDAM. Dari keterangan Via (30), anak Raswati, ibunya baru sadar dari koma. “Hasil rontgen ada beberapa tulang ibu yang bergeser atau patah. Seperti di bahu dan kaki,” katanya. Erwan, menantu korban mengatakan, keluarga meminta pertanggungjawaban

penabrak. Menurutnya, ada beberapa poin yang dituntut. Dia ingin sang mertua kembali sehat seperti semula. “Kemudian almarhum pernah berjanji dua tiga tahun lalu kepada anak bungsunya akan menyekolahkan sampai bangku kuliah,” katanya. Karenanya, dia meminta pertanggungjawaban dari penabrak. Selain itu dia meminta hukum berjalan sesuai prosedur. Menurutnya, sampai kemarin pihak MS belum menghubungi keluarganya. (pip/c1/wdi)

ATASI KOMPLIKASI DENGAN YANG ALAMI

Akhir Desember 2015 lalu, seorang guru di kawasan Tuak Daun Merah, Oebobo – Kupang sempat dikejutkan dengan kondisi kesehatan yang semakin menurun akibat sakit lambung, asam urat, gula darah dan hipertensi. Keseharian wanita bernama lengkap Anastasia Potman Hitu ini sering dikeluhkan dengan rasa perih di ulu hati, mual, persendian sakit dan kaku bahkan timbul bengkak pada kakinya. Tak ayal aktivitas mengajarnya di kelas menjadi terganggu dan urusan rumah tangga ibu dari satu anak ini terhambat. “Selian semua itu, tekanan darah saya pun ketika diperiksa sempat tinggi, mencapai 150/100 mmHg. Alhasil saya pun perlu hati-hati dalam memilih makanan karena semua keluhan ini se-

pertinya diakibatkan oleh kurangnya saya menjaga pola makan.” Ujar wanita yang akrab disapa Anas tersebut. Harapan yang diinginkannya saat ini hanyalah kesembuhan. Suatu saat menemukan berita tentang minuman sehat yang terbuat dari rempah alam asli Indonesia pada surat kabar. “Awalnya saya mencoba meng-konsumsi Rampahoni secara rutin dan teratur selama satu minggu dan telah menghabiskan 3 kotak. Semenjak itulah perubahan akan semua keluhan yang saya alami mulai terasa,” tegas Anas. Kini Anas pun telah kembali mengajar dengan nyaman dan tenang. Semua keluhan yang ia alami telah berangsur pulih dan yang pasti tak akan menghambat urusan rumah tangganya lagi. “Lambung aman, uluhati tak pernah perih lagi, gula dan tensi darah normal, kaki ini semakin nyaman jika digerakkan dan bengkaknya pun hilang. Setelah merasakan manfaat rampahoni saya pun menyarankan suami, rekan kerja dan tetangga untuk mengkonsumsi Rampahoni karena Rampahoni sama sekali tidak ada efek sampingnya.” Tambah Anas mengakhiri pengalaman baiknya. Rampahoni ialah ramuan herbal yang menggunakan Buah Mahoni sebagai bahan baku utamanya, yang kemudian dipadukan de-

ngan rempah-rempah lainnya sehingga berkhasiat dengan rasa yang enak di lidah. Dari hasil penelitian para ahli herbal, Buah Mahoni memiliki kandungan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan, diantaranya kandungan Flavonoid dan Saponinnya yang dapat bersifat analgesik atau penghilang rasa nyeri. Kandungan Saponin dan Flavonoid pada Buah Mahoni juga berguna untuk melancarkan peredaran darah, terutama untuk mencegah tersumbatnya saluran darah, mengurangi kadar kolesterol dan penimbunan lemak pada dinding pembuluh darah, dapat mengobati rematik dan dapat berfungsi sebagai antiperadangan pada dinding lambung dan antibakteri bagi Helicobacter Pylori, yakni bakteri penyebab penyakit maag. Rampahoni sudah tersedia di Apotek dan Toko Obat terdekat di kota anda. Untuk info lebih lanjut silakan hubungi 0812-14723003. Lampung: Apt. Enggal – Jl. Raden Intan, Apt. Florence – Jl. Yos Sudarso, Apt. Indra Jaya – Jl. W. Monginsidi, Apt. Dian – Jl. Teuku Umar, Apt. Rosa – Jl. Z A Pagar Alam, Apt. Nova – Jl. Urip Sumoharjo, Apt. Panjang – Pasar Panjang, Apt. Gemari – Jl. Raden Intan. Dinkes P-IRT: 5133203041184.20.

EKSPOS RAMPOK: Kapolres Lampura AKBP Esmed Aryadi dan tim Jatanras Polda Lampung mengekspos penangkapan 5 perampok yang pernah beraksi di Tanjungraja (1/6) lalu. FOTO FAHROZY IRSAN TONI/RADAR LAMPUNG

Lembaga Perekrut Harus Independen LIWA - Polemik aturan rekrutmen direktur utama (Dirut) Bank Lampung menuai sorotan sejumlah kepala daerah. Mereka berharap bank pelat merah tersebut dapat melakukan penjaringan dengan adil dan baik. ’’Saya berharap komisaris dapat menunjuk lembaga yang betul-betul independen. Jangan sampai ada istilahnya lembaga yang ditunjuk itu tetapi dibentuk oleh orang komisaris itu sendiri,” kata Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri kepada Radar Lampung kemarin. Dia juga meminta agar aturan persyaratan tidak

dibuat untuk menjegal caloncalon lain. ’’Jadi benar-benar harus ditegakkan aturan perbankan lah,” ujarnya. Hal senada disampaikan Bupati Tulangbawang Hanan A. Rozak. Menurutnya, sepanjang persyaratan memenuhi aturan perbankan, tak masalah. Hanya, apabila persyaratan tersebut terkesan menjegal peluang kalangan internal Bank Lampung, dia menyatakan akan mempelajarinya. ’’Ya, nanti kami pelajari. Tatib harus minta persetujuan pemegang saham,” kata dia. Sementara, Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal menyatakan, penjaringan yang dilaku-

kan harus mampu menghasilkan pimpinan yang mumpuni. Namun, dia berharap Dirut yang terpilih nanti berasal dari Lampung. Dan juga memahami karakter masyarakat Lampung. Proses rekrutmen Dirut Bank Lampung juga sebelumnya direspons Komisi III DPRD Lampung. Komisi III menilai LPPI sebagai lembaga assessment terlalu mengadaada soal penambahan poin di persyaratan khusus. Persyaratan itu dinilai mengintervensi pendaftar internal. Anggota Komisi III Eddy Hamim mempertanyakan keberadaan LPPI. Tidak

tanggung-tanggung, dia bahkan meminta pihak Bank Lampung mengganti LPPI dengan lembaga assessment lain. Soal langkah konkret, Eddy mengaku akan mencari keterangan detail lebih dahulu kepada pihak-pihak terkait. ’’Rencananya, Jumat (besok,red) ini kami rapat dengar pendapat dengan Bank Lampung. Kami akan dengar seperti apa masalahnya. Bila perlu LPPI-nya juga nanti kami mintai keterangan juga. Lagi pula di mana kantornya, kami kan enggak tahu,” katanya beberapa waktu lalu. (jks/try/nal/c1/wdi)


8

JUMAT, 28 JULI 2017

ASAH PENYELESAIAN AKHIR BANDARLAMPUNG – Besok (29/7), Lampung Sakti menjamu PS Bengkulu dalam lanjutan grup 2 Liga 2 di Stadion Sumpah Pemuda, Wayhalim, Bandarlampung. Menurut jadwal, kick off pukul 15.30 WIB. Bermain di publik sendiri, Gajah Sakti –julukan Lampung Sakti– mengusung misi meraih tiga poin alias menang. Untuk memuluskan misi itu, Nova Arianto selaku pelatih kepala terus mematangkan persiapan tim. Fokus juru taktik yang akrab disapa Vava itu mengasah penyelesaian akhir. ’’Pemain fokus mengasah penyelesaian akhir,” jelasnya kemarin (27/7). Lantas bagaimana kondisi pemain? ”Semua pemain dalam kondisi siap tempur. Tak ada yang cedera serius. Juga tak ada yang terkena

akumulasi kartu,” ungkap mantan arsitek Bhayangkara FC U-21 itu. Bagi kedua tim, ini pertemuan kedua. Di pertemuan sebelumnya, PS Bengkulu yang tampil di kandang, Stadion Semarak, 29 April lalu menang dua gol tanpa balas. Nah, kali ini giliran Gajah Sakti yang berstatus tuan rumah. ”Berkaca pada pertemuan pertama di Stadion Semarak, yang patut diwaspadai dari PS Bengkulu adalah agrefisitas lini depan dan tengah,” ulas Vava. Pelatih kepala berusia 38 tahun itu pun meminta anak asuhnya bermain disiplin dan lebih agresif sepanjang laga.

”Untuk meredam agrefisitas lini depan dan tengah tim tamu, ya harus bermain disiplin dan lebih agresif sepanjang laga,” sambungnya. Jika menang, Gajah Sakti tak hanya mendulang poin maksimal. Tapi juga membalas kekalahan di Stadion Semarak dan menjaga mereka tetap di papan tengah klasemen sementara. Saat ini Gajah Sakti menempati peringkat keenam dengan koleksi 10 poin hasil tiga kali menang, sekali imbang, dan empat kali kalah. Hanya terpaut satu poin dengan PS Bengkulu yang menempati posisi kelima. Ya, Laskar Tobo Kito—julukan PS Bengkulu— mengemas 11 poin hasil tiga kali menang, dua kali seri, dan tiga kali kalah. Kedua tim sama-sama sudah menjalani delapan laga. ”Kami

berpeluang memperbaiki posisi di klasemen sementara grup 2,” terang Vava.

Di sisi lain, jika kalah, PS Bengkulu senasib dengan Persikabo Bogor dan Perserang

Serang yang meninggalkan Stadion Sumpah Pemuda dengan kepala tertunduk.

Persikabo menyerah 0-2 (15/7), lalu Perserang takluk 1-2 (20/5). (ewi/c1/ewi)


9

JUMAT, 28 JULI 2017

-vbัด ย fb ัด-0 oัดย |uom l;l0ย hเฆ h-m ;ย ย - 7-ub oัดย |uom ัด;0b_ 1;r-| 7bm]bm 7b0-m7bm] ;u;h ัด-bm 7b h;ัด-vmย -ฤบ -7b h-ัด-ย l-ย 0;ัดb ฤท rbัดb_ ;ย ย - ย -m] f;ัด-v 7bm]bmล mย - 7-m f;ัด-v bub|ล mย -ฤบ

3 faktor yang membuat AC Neuva ICE lebih cepat dingin

6000

BTU/h

HIGH EFFICIENCY COOLING ENGINE

ฦ ล ฦ ล ฦ ฦ ฦ )-ย COOLING CAPACITY

SOFT START TECHNOLOGY

"oัดย vb l;vbm r;m7bm]bm ;hv|ubl 1;r-| ย -m] l-lrย l;m1-r-b vย _ย ฦ ัถ0 7-ัด-l ฦ l;mb|ฤบ

-r-vb|-v r;m7bm]bm-m ย -m] 0;v-uฤท l;l0ย -| ruov;v r;m7bm]bm-m ฦ ฦ ัท ัด;0b_ 1;r-| 7-ub l;u;h ัด-bmฤบ

bัด;m]h-rb 7;m]-m vbuhย b| r;m];m7-ัดb -uย v ัดbv|ubhฤท v;_bm]]- เฆ 7-h l;l0ย |ย _h-m 7-ย - ัดbv|ubh 0;v-u v--| 7bmย -ัด-h-m ล -mเฆ v;h;ubm] |ย uย mล

*Dari AC merek Lain. **Syarat dan ketentuan berlaku.

Polytron

@PolytronIndo


POLITIKA

10

JUMAT, 28 JULI 2017

Cagub Prorakyat Tercermin dari Programnya

DEKLARASI: Wakil Ketua DPD PDIP Lampung Mukhlis Basri bersama Ketua Satgas PDIP Lampung Herman H.N. dan pengurus teras serta sesepuh PDIP Lampung saat menghadiri deklarasi Barisan Banteng 99 di Pondok Rimbawan kemarin. Paguyuban Barisan Banteng 99 Provinsi Lampung hadir untuk membangkitkan kembali kejayaan PDIP seperti tahun 1999. (nea/ c1/gus) FOTO M. TEGAR MUJAHID/RADAR LAMPUNG

Hanura Mengerucut Dua Nama Andes Akhirnya Dicoret BANDARLAMPUNG - Jelang Pilgub 2018, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Lampung sudah mengusulkan tiga dari empat nama calon eksternal kepala daerah ke DPP untuk diusung maju. Tiga nama tersebut yakni

Ketua DPW NasDem Lampung Mustafa yang mendaftar sebagai bakal calon gubernur, Ketua Partai Demokrat Lampung M. Ridho Ficardo, dan Ketua Golkar Lampung Arinal Djunaidi. Sedangkan satu nama yang dicoret yakni Ananda Tohpati atau yang akrab disapa Andes. ’’Dia (Ananda) kan tidak mengikuti tahapan di

penjaringan kami (DPD), yakni tidak hadir dalam penyampaian visi misi. Maka ya tidak kami usulkan namanya,” jelas Ketua Tim Penjaringan Hanura Lampung Yozi Rizal dalam rilisnya kemarin. Dari tiga nama yang diusulkan tersebut, menurutnya ada dua nama calon dengan rating tertinggi dan paling

mungkin diusung maju. “Kita nggak bisa sebutkan. Yang jelas dua nama ini memiliki skor tertinggi jika dilihat dari penilaian kader di bawah,” kata dia. Dua nama ini juga, kata dia, merupakan tokoh terkemuka di Lampung. “Ya pasti sudah tahulah siapa dua orang ini,” ucapnya.

Terkait rekomendasi, pihaknya belum bisa memastikan kapan keluar. Yang jelas, menurutnya, tinggal tunggu proses. Sebab, pihaknya tidak mengadakan survei calon. “Nama-nama itu kan sudah kita usulkan. Kita sekarang tinggal menunggu saja. Bisa jadi Agustus atau September,” pungkasnya. (dna/c1/gus)

BANDARLAMPUNG - Calon gubernur (cagub) prorakyat tercermin dalam programnya. Bila terpilih dalam pemilihan gubernur (pilgub), dia akan mengalokasikan anggaran besar untuk kepentingan rakyat. Hal ini juga sesuai dengan isi Pancasila. Cagub sekaligus Bupati Lampung Tengah Mustafa mengatakan bahwa perilaku masyarakat dalam kehidupan sehari-hari bisa mencerminkan Pancasila. Dalam kepemimpinannya, dia mengatakan, sekitar setengah dana APBD Lampung Tengah diberikan untuk rakyat untuk dikelola langsung oleh masyarakat. ’’Misalnya untuk membangun, disalurkan ke pamong, guru ngaji, ibu PKK, serta anak muda agar tidak menganggur guna mengurangi kesenjangan sosial,” kata Mustafa ketika menjadi narasumber dalam diskusi bertema Menangkan Pancasila, Antara Slogan dan Keharusan di Hotel Marcopolo, Kamis (27/7). Sekretaris DPD PDI Perjuangan Lampung Mingrum Gumay menambahkan, kepala daerah prorakyat dapat dinilai melalui anggaran belanja langsung dan belanja tidak langsung. “Sederhana saja melihatnya, lihat saja belanja langsung dan tidak langsung yang bersumber dari rakyat, prorakyatnya dimana. Belanja langsung lebih banyak apa sedikit?” ucapnya. Sementara itu Akademisi FISIP Unila Himawan Indrajid mengatakan bahwa pancasila dalam konteks pilgub bisa diaplikasikan bukan sekedar propaganda saja. Tetapi untuk membuat rakyat bersatu dan sejahtera oleh para kandidat cagub. “Banyak tokoh politik mengaplikasikan pancasila dengan melakukan perbaikan infrastruktur,”ucapnya. Wakil Sekretaris Jenderal Partai Rakyat Demokratik (PRD) Rudi Hartono mengatakan, selama ini Pancasila seperti obat yang dibutuhkan saat sakit. Karena Pancasila diduga baru diingat saat dibutuhkan terkait masalah keutuhan bangsa dan adanya ketakutan terhadap retaknya NKRI. “Jadi saya pikir ini tidak tepat,” kata Rudi. (dna/c1/gus)


SOCIETY

JUMAT, 28 JULI 2017

Bupati Lamtim Chusnunia bersama ketua TP PKK mencicipi makanan di stan pameran.

Bupati Lamtim Chusnunia dan Wabup Zaeful Bokhari menyerahkan akta kelahiran.

11

Bupati Lamtim Chusnunia menyerahkan bantuan benih padi kepada petani.

Chusnunia Tutup BBGRM dan Hari Kesrak PKK

Donor darah dalam rangka BBGRM tahun 2017 di Pasirsakti, Lamtim.

Bupati-Wabup dan ketua TP PKK Lamtim menikmati air kelapa muda.

BUPATI Lampung Timur (Lamtim) Chusnunia mengajak masyarakat meningkatkan budaya gotong royong. Itu disampaikan saat penutupan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Ke-14 dan Hari Kesatuan Gerak (Kesrak) PKK Ke-45 Tahun 2017 di Desa Sumurkucing, Pasirsakti, Rabu (26/7). Chusnunia mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kepedulian, kesadaran, dan peran serta masyarakat melalui kegiatan gotong royong dalam pelaksanaan pembangunan serta pemeliharaan hasil pembangunan. ’’BBGRM bukan hanya menjadi seromonial belaka. Kegiatan ini punya makna mendalam untuk semakin mengukuhkan lagi budaya gotong royong di tengah masyarakat, khususnya masyarakat desa,” kata Chusnunia didampingi Wakil Bupati Zaeful Bokhari dan jajaran. Chusnunia berpesan agar jangan sampai peringatannya meriah, tetapi budaya gotong royongnya menipis. ’’Jadi, kami harapkan semua lapisan masyarakat terlibat gotong

Bupati Lamtim Chusnunia menutup BBGRM tahun 2017.

royong membangun desa, membangun kecamatan, dan membangun Lamtim,” harapnya. Dalam kesempatan tersebut, Chusnunia juga menyerahkan kutipan akta kelahiran kepada tiga warga Desa Sumurkucing atas nama Sarwan Maulana Malic, M. Faiz Najamudin, dan

Sofa Nurul Fadilah. Selain itu, melalui acara tersebut Chusnunia meminta kepada jajarannya untuk dapat mengupayakan anggaran guna memperbaiki akses jalan menuju Desa Sumurkucing melalui APBD tahun 2018. ’’Mohon kepada Bappeda, agar perbaikan ruas jalan

menuju Desa Sumurkucing dapat diusulkan melalui APBD tahun depan, karena kerusakannya sangat parah,” tandas Chusnunia dalam acara yang juga dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Lamtim, Puteri Ernawati, Forkopimda, dan Forkopimcam Pasir Sakti. (adv)

PRINGSEWU MEMBANGUN

Maksimalkan Potensi, Genjot Pembangunan Wakil Bupati Pringsewu Dr. Hi. Fauzi foto bersama usai membuka rapat tim pengawas orang asing, di Hotel Urban Style, Kamis (27/7).

Bupati Pringsewu Hi. Sujadi dan Kadispora Samsir Kasim usai melepas mahasiswa KKN STMIK Pringsewu. PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Pringsewu di bawah kepemimpinan Bupati Hi. Sujadi dan Wakil Bupati Hi. Fauzi melakukan berbagai upaya dalam memaksimalkan potensi guna mempercepat pembangunan. Di antaranya dengan menggenjot perolehan dari sektor pajak. Melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) bekerja sama dengan Bank Lampung cabang Pringsewu digelarlah roadshow sosialisasi pajak keliling sembilan kecamatan. Dalam agenda itu, Bapenda Pringsewu dan pihak bank turun ke lapangan membuka posko pelayanan pajak. Di situ, masyarakat dapat dengan mudah menyetorkan kewajibannya. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pelayanan pemerintah dalam bidang pajak, sehingga pencapaian PAD dapat lebih optimal. Bapenda juga selalu melakukan kegiatan intenfikasi maupun ekstenfikasi pajak untuk mengoptimalkan PAD khususnya dari sektor pajak daerah. Diantaranya dengan mengirimkan aparatur sipil negara (ASN) yang ada di Bapenda untuk berbagai Bimtek terkait pajak secara nasional. Lalu melakukan kunjungan kerja ke daerah lain untuk menimba ilmu dan menambah wawasan agar dapat diterapkan di kabupaten Pringsewu. Bapenda juga melakukan sosialisasi terkait aturan yang dijalankan menge-

Kunjungan pembelajaran STBM dari perwakilan SKPD 15 kabupaten/kota se-Lampung ke Kecamatan Pagelaran, Pringsewu, yang diterima Bupati Hi. Sujadi dan jajaran. nai pajak daerah kepada para wajib pajak. Sehingga ke-sepuluh jenis pajak daerah yang sudah menjadi terget, yakni pajak hotel; Pajak restoran dan hiburan; Pajak reklame; Pajak penerangan jalan pajak parkir; Pajak air tanah; Pajak mineral bukan logam dan batuan PBB-P2 Pajak . Selain itu, sosialisasi pajak keliling ini juga dilakukan untuk memaksimalkan pembangunan serta menggarap potensi PAD Pemkab Pringsewu, sekaligus menggali potensi pariwisata.

Usaha Pemkab Pringsewu ini diapresiasi pemerintah pusat, yakni dengan dibantunya pengembangan wisata di empat titik . Yakni Talangindah, Fajaresuk; Rumah adat Pekon Margakaya; Rest area; Dan Telaga Gupit di Gadingrejo. Dimana pemerintah m,engucurkan dana Rp 1,650 miliar yang diperuntukan bagi pembangunan fasilitas di empat destinasi wisata. Pengerjaan pembangunan fasilitas itu telah mencapai 45 persen.Yang dibangun sesuai dengan ketentuan

SK Kementerian seperti jalan setapak (walking trek), panggung hiburan, pagar, wc umum serta kios tempat dagang kuliner dan cindera mata. Selain fisik, pembenahan dan peningkatan sumber daya manusia juga terus dilakukan pemkab. Ratusan aparatur pekon se- Pringsewu juga mengikuti bimtek aplikasi sistem keuangan desa (Siskeudes) yang digelar di Aula STMIK Pringsewu, Senin (17/7). Bimtek ini menghadirkan nara sumber dari BPKP Lampung. Wakil Bupati Pringsewu Dr. Hi. Fauzi berharap aparatur pekon khususnya pengelola keuangan pekon dapat bekerja secara benar dan profesional sesuai aturan hukum dan undang-undang yang berlaku. ’’Jangan sampai ada dana desa yang sudah cair digunakan tidak sesuai peruntukannya, hindari pemikiran asal dana habis terserap, tanpa ada perencanaan program yang memperhatikan skala prioritas,’’ ujarnya. Tidak hanya itu, pemkab juga terus berupaya mencerdaskan masyarakat. Salah satunya dengan mendorong minat baca masyarakat dengan memanfaatkan Mobil Perpustakaan Keliling Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Pringsewu. Perpustakaan ini menyediakan 1.000 koleksi buku yang terdiri dari buku fiksi dan nonfiksi dalam berbagai disiplin ilmu. (sag/c1/nui)

DPRD Pringsewu menggelar rapat paripurna pengesahan perda pengangkatan dan pemberhentian aparat pekon serta perda pencabutan perda tentang testro busiizon gangguan.

Kelompok Tani Rukun Amrih Santoso ditinjau Wabup Pringsewu Hi. Fauzi, Dandim 0424 Letkol Hista Soleh Harahap, Danramil Sukoharjo Kapten Yudi, dan Kompol Andik.

Rapat paripurna DPRD Pringsewu.


IKLAN 14

JUMAT, 28 JULI 2017


SOCIETY 13

JUMAT, 28 JULI 2017

Lamteng Pecahkan Rekor Muri

FOTO-FOTO IST FOR RADAR LAMPUNG

Untuk Pemeriksaan IVA Kanker Serviks

Bupati Lamteng Mustafa (berkopiah) saat menerima piagam penghargaan pemecahan rekor Muri pemeriksaan IVA dari Senior Manager Muri Awan Rahargono, kemarin.

Bupati Mustafa saat memberikan sambutan

Pemecahan rekor Muri oleh Lamteng kemarin sekaligus dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-71 dan HUT Ke-66 Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Lamteng.

Selamat Milad, Pak Bupati! ACARA penyerahan penghargaan rekor Muri kemarin diwarnai drama. Para peserta yang hadir terkejut saat melihat dua pejabat pemkab tiba-tiba baku pukul. Keduanya adalah Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan A. Helmi dengan Plt. Kepala Kesbangpol Heriyanto. Entah apa masalahnya, tibatiba Heriyanto memukul Hel mi. Melihat hal ini, dengan tenangnya Bupati Lamteng Mustafa berusaha mendinginkan suasana. Setelah Mustafa berusaha mendinginkan suasana, ibuibu sontak bernyanyi Selamat Ulang Tahun. Ternyata, aksi drama tersebut merupakan bagian dari kejutan perayaan milad Mustafa yang ke-42. Dengan tersenyum, Mustafa

Disela kegiatan kemarin, Bupati Mustafa mendapat kejutan perayaan milad ke-42 dari para kasatker, staf dan isteri tercinta.

digotong para kepala satuan kerja perangkat daerah

(SKPD). Sang istri tercinta Nessy Kalviyana membawa

kue ultah. Mustafa pun diminta meniup lilin.

Tidak hanya itu. Berbagai kue ultah dan nasi tumpeng juga telah disediakan para jajarannya. Mustafa pun meniup semua lilin. “Terima kasih atas kejutannya. Hari ini saya ultah, Pemkab Lamteng ultah ke-71, dan IBI ultah ke-66. Semoga kita semua diberikan kesehatan dan selalu panjang umur. Aamiin. Kue-kue di sini saya persilakan kepada semua yang hadir untuk menikmatinya,” katanya. Potongan pertama kue Mustafa berikan kepada sang isteri tercinta. Mustafa pun langsung mendendangkan lagu kesukaaannya dari Slank, Ku Tak Bisa. Dia pun larut dalam suasana bahagia bernyanyi bersama istri dan semua peserta yang hadir. (adv)

Mustafa yang dikenal dekat dengan warga tersebut menyempatkan diri bercengkrama dengan warga masyarakat dan peserta yang hadir dalam acara kemarin.

Senior Manager Muri Awan Rahargono secara simbolik menyerahkan penghargaan rekor Muri. Lamteng berhasil memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang Kabupaten Buleleng, Bali.

Bupati Mustafa berfoto bersama para peserta usai menerima penghargaan rekor Muri.

GUNUNGSUGIH - Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) menorehkan prestasi apik. Ya, Lamteng berhasil mendapat penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri). Penghargaan diberikan karena Lamteng mampu memecahkan rekor pemeriksaan IVA (inspeksi visual asam asetat) kategori jumlah peserta terbanyak. Tujuan pemeriksaan IVA untuk pencegahan dini kanker serviks. Acara pemecahan rekor tersebut berlangsung kemarin. Pemecahan Muri ini juga dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-71 dan HUT Ke-66 Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Lamteng. Senior Manager Muri Awan Rahargono menyatakan, Muri telah mencatat pemecahan rekor superlatif dalam baksos pemeriksaan IVA dengan peserta terbanyak di Lamteng. “Rekor Muri pemeriksaan IVA dengan peserta terbanyak terpecahkan di Lamteng dari rekor sebelumnya 7.953 peserta di Kabupaten Buleleng, Bali. Pemeriksaan IVA di Lamteng diikuti 11.172 peserta,” katanya. Rekor ini, kata Awan, bagian dari edukasi untuk khalayak ramai. “Ini bukan semata capaian Muri. Ini adalah sebuah upaya dan gagasan memerangi kanker serviks. Mudah-mudahan dengan baksos ini, warga Lamteng terbebas dari kanker serviks,” katanya. Muri, lanjutnya, selalu mendukung kegiatan yang sifatnya menginspirasi dan memotivasi khalayak ramai. Juga kegiatan yang mendukung kemakmuran bangsa Indonesia. Bupati Lamteng Mustafa menyatakan, penghargaaan Muri ini dipersembahkan untuk para wanita di Bumi Jurai Siwo Mego. “Penghargaan Muri ini dipersembahkan untuk kaum wanita di Lamteng. Harapan saya ibuibu dan para wanita di Lamteng terbebas dari kanker. Khususnya kanker serviks,” katanya. Meski demikian, Mustafa juga menyatakan pemeriksaan IVA dengan peserta terbanyak ini bukanlah untuk mengejar Muri. “Baksos ini bukan untuk meraih Muri. Tapi, salah satu langkah deteksi dini penyakit kanker serviks Kanker ini telah menjadi momok bagi para kaum wanita,” katanya. Menurut Mustafa, setiap 2 menit sekali orang meningggal akibat kanker di Indonesia. Karenanya, hal ini harus diantisipasi dengan pemeriksaan sejak dini. “Terima kasih kepada semua yang terlibat. Semoga Lamteng terbebas dari kanker. Semoga Lamteng sehat, jaya, dan sejahtera. Kanker no, Lamteng sehat!” ungkapnya. Kepada seluruh tenaga kesehatan di Lamteng, Mustafa meminta agar terus berinovasi melakukan terobosan-terobosan baru dibidang kesehatan. Pelayanan kesehatan, lanjut dia, harus menjadi prioritas utama. Ketua IBI Lamteng dr. Mery Destiany menyatakan, baksos pemeriksaan IVA pencegahan dini kanker serviks ini terselenggara atas kerja sama Pemkab Lamteng, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Lamteng, BPJS Kesehatan Cabang Metro, dan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Lampung. “Pelaksanaannya melibatkan 75 bidan, 18 dokter, dan 130 tenaga kesehatan lainnya. Kegiatannya dilakukan di 14 titik dengan pusat pemeriksaan IV di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak. Yakni di Kecamatan Seputihraman, Seputihbanyak, Bangunrejo, Sendangagung, Padangratu, Kalirejo, Seputihmataram, Pubian, Bangunrejo, Sendangagung, Rumbia, Seputihsurabaya, Bandarsurabaya, Terusannunyai,” katanya. Kacab BPJS Kesehatan Cabang Metro Wahyu Santoso juga menyatakan upaya pencegahan dini kanker serviks sangat penting. “Kegiatan ini sangat penting. Bisa mengurangi biaya kesehatan dan meningkatakan derajat kesehatan masyarakat. Semoga dengan capaian Muri ini bisa memotivasi masyarakat untuk menjaga kesehatan,” ujarnya. Ketua YKI Lampung Dr. Harga Jamal, M.Si. yang hadir menyatakan dalam pencegahan kanker serviks pihaknya terus meningkatkan jumlah sasaran pemeriksaan IVA. “Kita terus berusaha menurunkan angka penderita kanker serviks dengan meningkatkan jumlah sasaran pemeriksaan IVA,” ungkapnya. Kanker serviks, kata Harga, harus segera dicegah sedini mungkin. “Tidak ada gejala yang spesifik. Biasanya jika stadiumnya sudah tinggi baru bisa terlihat. Penanganan yang terlambat ini bisa mempercepat kematian,” katanya. Kegiatan kemarin juga turut dihadiri Sekkab Lamteng Ady Erlansyah, Kapolres AKBP Purwanto Puji Sutan, perwakilan Dandim, para asisten, kepala SKPD, pengurus GOW, para peserta pemeriksaan IV, dan tamu undangan lainnya. (adv)


PENDIDIKAN JUMAT, 28 JULI 2017

15

Cerdas Berkualitas

Sepuluh SMA Terapkan SKS BANDARLAMPUNG – Ada 10 SMA di Provinsi Lampung yang telah menerapkan kegiatan belajarmengajarnya dengan menggunakan sistem satuan kredit semester (SKS) seperti dilakukan perguruan tinggi selama ini. Yaitu SMAN 2 dan SMAN 9 Bandarlampung, SMAN 1 Gadingrejo, SMAN 1 dan SMAN 2 Pringsewu, SMAN 1 Gedongtataan, SMAN 1 Metro, SMAN 1 Kotagajah, SMAN 1 Wayjepara, dan SMAN 2 Kalianda. Penerapan SKS pada SMA di Lampung, terang Kepala Bidang Pengembangan SMA Disdikbud Lampung Diona Katharina, hingga

kini ada yang telah berjalan tiga hingga lima tahunan terakhir. ’’Dasar penerapannya pasal 11 ayat 2 dan 3 Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan yang menyatakan bahwa beban belajar untuk SMA/SMK dan sederajat pada jalur pendidikan formal kategori standar dapat dinyatakan dalam satuan kredit semester,” paparnya kepada Radar Lampung kemarin (27/7). Dikonfirmasi terpisah, Waka Kurikulum SMAN 9 Bandarlampung Sri Purwiyatni mengatakan SKS di sekolahnya sudah memasuki tahun ke-5. Sistem tersebut

diterapkan pada semua siswa di sekolahnya namun dibagi pada kelas regular dan kelas percepatan. “Kita terapkan SKS sejak 2013 lalu. Ini untuk memfasilitasi anakanak yang mempunyai kompetensi dan kemampuan menyelesaikan dalam kurun waktu 3 tahun dengan 6 semester, dan 2 tahun dengan 4 semester,” katanya. Saat ini, SMAN 9 juga membuka satu kelas percepatan untuk siswa yang menjalani pendidikan selama 2 (4 semester) dan 6 kelas regular untuk pendidikan 3 tahun (6 semester). Tahun ini, ada 34 siswa kelas X yang menempati kelas

percepatan. “Kemungkinan jumlah itu bisa jadi berkurang, karena kan disesuaikan kemampuan mereka. Sistem belajar di kelas percepatan juga lebih berat ketimbang kelas regular. Siswa yang merasa tidak sanggup bisa mengundurkan diri dan pindah ke kelas regular,” katanya. Di tahun pertama penerapannya, lanjutnya, kelas percepatan SMAN 9 meluluskan sebanyak 10 siswa. Kemudian 19 siswa di tahun ketiga dan ada 22 siswa di tahun keempat. “Tahun kedua, kami tidak punya siswa kelas percepatan. Karena waktu itu masih gonjang-ganjing

untuk penerapan sistem kurikulum 2013 (K-13, Red),” tambahnya. Meski banyak siswa yang mengeluh saat menjalani kegiatan belajar-mengajar di kelas percepatan lantaran padatnya intensitas belajar. Namun, menurut Sri, kelas percepatan terbukti efektif. Hal itu dilihat dari banyaknya siswa kelas percepatan yang diterima di perguruan tinggi negeri melalui jalur seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN). “Dari 10 orang lulusan kami di tahun pertama, ada 7 orang yang diterima melalui jalur SNMPTN, dan sisanya masuk SBMPTN.

Kemudian di tahun kedua, dari 19 orang lulusan ada 16 orang yang lolos SNMPTN, dan sisanya masuk SBMPTN,” paparnya. Siswa yang masuk dalam kelas percepatan sendiri diseleksi melalui beberapa tahap, seperti tes psikologi, potensi akademik, minat dan bakat, nilai UN SMP, serta rekomendasi guru BK. “Dan dari tes psikologi itu ada hasil tes IQ. Kita ambil yang diatas rata-rata 114,” tambahnya. Kepala SMAN 9 Bandarlampung Suharto berharap dapat terus mengoptimalisasi sistem SKS di sekolahnya. (ega/c1/rim)

Milad, IBI Waykanan Baksos Kesehatan UIN Perpanjang Daftar Ulang GUNUNGLABUHAN - Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Waykanan menggelar bakti sosial (baksos) kesehatan. Dipusatkan di halaman kantor Kecamatan Gununglabuhan, rangkaian kegiatan memperingati Hari Jadi Ke-66 IBI kemarin (27/7) dibuka Staf Ahli Bupati Drs. Hi. Akhmad Gantha L.N.G., M.M. dan dihadiri ratusan bidan anggota IBI se-Waykanan. Ketua IBI Waykanan Cik Unah mengatakan, anggotanya kini sudah ada 588 orang. Masingmasing tersebar di 14 kecamatan yang ada di kabupaten ini. ’’Pada Hari Jadi Ke-66 IBI dan Hari Bidan Internasional ini (kemarin, Red), kami menggelar bakti sosial berupa sunatan massal diikuti 50 anak, IVA tes 100 peserta, dan implan 110 peserta. Selain itu, kami melakukan pemeriksaan terhadap ibu-ibu hamil secara gratis sebagai bentuk kecintaan dan pengabdian kami kepada masyarakat,” tegas Cik Unah di sela bakti sosial kemarin.

FOTO HERMANSYAH

BUKA MILAD IBI: Staf Ahli Bupati Waykanan Drs. Achmad Gantha, M.M. memotong tumpeng Milad Ke-66 IBI Waykanan kemarin (27/7).

Dalam kesempatan tersebut, Cik Unah juga menyampaikan salah seorang anggota IBI Wayknan, Ulam Triani, terpilih menjadi Bidan Teladan tingkat Provinsi Lampung dan telah mendapatkan undangan dari Presiden Jokowi untuk hadir pada pelaksanaan HUT RI Ke71 di Jakarta. ”Keberhasilan ini akan kami jadikan pemicu semangat bagi kami, Bidan

Waykanan, untuk terus berkarya dan amanah dalam menjalankan tugas di mana pun kami berada sesuai tugas pokok dan fungsi kami selaku bidan. Kemudian terus berupaya melaksanakan komitmen dalam pembangunan kesehatan di Indonesia. Khsusnya kesehatan perempuan dan keluarga dengan layanan holistik dan berkesinambungan,” Ujar Cik Unah. (sah/c1/rim)

GSL-PSD Gelar Manusia Yadnya Massal

FOTO YUSUF A.S.

UPACARA MANUSIA YADNYA: Ida Pandita Rsi Agung Dharma Rakta Teja Sumandya, pemilik griya dan pembina Pasraman, bersama istrinya.

TULANGBAWANG BARAT - Dalam rangka memperingati berdirinya Griya Satya Loka (GSL) Ke-4 dan Pasraman Satya Dharma (PSD) Ke-2, GSL-PSD Tulangbawang Barat (Tubaba) melaksanakan Manusia Yadnya secara massal. Upacara Manusia Yadnya yang dipusatkan di Griya Satya Loka, Way Telo, Banjar Nusa Sakti, Kecamatan Pagardewa, Tubaba, tanggal 26 Juli 2017 tersebut berlangsung sejak pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.

Ida Pandita Rsi Agung Dharma Rakta Teja Sumandya, pemilik Griya dan Pembina Pasraman, menjelaskan, upacara Manusia Yadnya adalah upacara persembahan suci yang tulus ikhlas dalam rangka pemeliharaan, pendidikan, serta penyucian secara spiritual terhadap seseorang sejak terwujudnya jasmani dalam kandungan sampai akhir kehidupan. Menurutnya Upacara Manusia Yadnya ini memfasilitasi Umat Hindu dalam beryadnya. Antara

lain Mebayuh Ototnan, Mesayut Bajang atau Rajasewala, Mebayuh Sapuh Leger (lahir pada wuku Wayang), Mebayuh Sanan Empeg, Mepandes atau Metatah, Pewintenan Mangku dan Sepuh Mangku, serta Pewintenan Saraswati. Ketua Pasraman Satya Dharma I Nyoman Jana, S.Kep., Ners., M.M.Kes,. E.T.N. menyampaikan rasa terima kasih kepada Ketua PHDI Tuba, Peserta Yadnya Massal atas kehadiran dalam berpartisipasi mengikuti upacara ini, juga kepada segenap Panitia Upakara Manusia Yadnya yang telah merencanakan dan melaksanakan kegiatan tersebut sampai puncak acara. Dikatakannya juga dalam peringatan hari jadinya (PSD) yang kedua ini, visi Pasraman Satya Dharma yang dipimpinnya guna mendidik dan mencetak calon Pinandita/Mangku dan calon Serati Banten dan Uparengga yang profesional sesuai tuntunan kitab Suci Weda. (fei/c1/rim)

BANDARLAMPUNG - Penerimaan mahasiswa baru untuk perguruan tinggi negeri (PTN) telah usai dilakukan. Kemudian kegiatan perkuliahannya baru dilakukan pada Agustus mendatang. Kepala Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung Dra. Farida mengatakan, universitasnya juga telah menutup semua jalur penerimaan baik melalui seleksi prestasi akademik nasional perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (SPAN-PTKIN), penelusuran minat akademik (PMK), maupun jalur penerimaan mandiri. Namun, UIN memperpanjang proses daftar ulang mahasiswanya

untuk ketiga jalur tersebut. ’’Kalau pendafatran dan penerimaan mahasiswa baru sudah ditutup. Hanya memang untuk pendaftaran ulang dari ketiga jalur masih dibuka sampai besok (hari ini, Red),” katanya. Ia mengatakan, seharusnya proses pendaftaran ulang tersebut sudah ditutup pada 19 Juli lalu. Namun karena masih ada ratusan mahasiswa baru yang belum sempat mendaftarkan diri, maka pihaknya memberikan kebijakan untuk memperpanjang daftar ulang hingga hari ini (27/7). “Banyaknya permintaan dari mahasiswa karena mereka belum sempat daftar ulang dengan alasan

kegiatan padat dan lain hal, maka kami mengambil kebijakan untuk memperpanjang sampai besok (hari ini, Red),” tambahnya. Terpisah, Rektor UIN Raden Intan Lampung Prof. Moh. Mukri mengatakan, pihaknya juga telah mengonfirmasi perihal perpanjangan waktu tersebut kepada panitia pusat. “Karena memang nggak melanggar aturan jika melakukan perpanjangan. Kemudian juga dengan pertimbangan banyaknya yang belum daftar ulang, maka UIN memberikan semacam kelonggaran untuk memperpanjang waktu daftar ulang itu,” katanya. (ega/c1/rim)

Prodi Manajemen Darmajaya Terakreditasi ”A” S AT U- S AT U N YA DA R I P T S S E - S U M AT E R A

BANDARLAMPUNG – Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya Lampung patut berbangga setelah Program Studi (Prodi) Manajemen miliknya berhasil memperoleh akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) BAN-PT No.1913/SK/BAN-PT/ AkredS/VI/2017 yang berlaku selama 5 tahun sejak 13 Juni 2017 sampai 13 Juni 2022. Berdasarkan SK tersebut, Prodi Manajemen Darmajaya juga telah menjadi satu-satunya Prodi Manajemen di PTS yang mendapat akreditasi A di Sumatera. ”Dari 4.200 mahasiswa Darmajaya, ada 30 persen atau 1.500 mahasiswa yang berada di Prodi Manajemen saat ini,” terang Ketua Prodi Manajemen Aswin, SE., M.M. Aswin pun mengaku bersyukur atas prestasi tersebut. Ia juga mengungkapkan kebanggaannya karena Akreditasi A yang diperoleh Prodi Manajemen ini merupakan bukti bahwa pemerintah mengakui kualitas yang ada di Darmajaya. “Akreditasi ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi dari sivitas aka demika Darmajaya khususnya para dosen, maha-

Ketua Prodi Manajemen Aswin, S.E., M.M. siswa dan alumni yang ikut andil agar mutu pembelajaran di Prodi Manajemen tidak kalah dengan kualitas yang ada di perguruan tinggi negeri,” ujarnya. Aswin mengungkapkan, banyak upaya yang telah dilakukan Prodi Manajemen sehingga memperoleh akreditasi A. Salah satunya dengan menyusun borang akreditasi prodi secara matang. “Dalam menyusun borang akreditasi Prodi, kami menjelaskan kepada pihak eksternal tentang proses selama 5 tahun kebelakang hingga saat ini, prodi kami telah mengalami banyak peningkatan yang signifikan. Prodi Manajemen terus berkembang setiap tahunnya sesuai dengan yang diharapkan pemerintah baik dalam hal

pembelajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan kualitas lulusan yang dihasilkan,” paparnya. Dosen yang juga merupakan alumni Darmajaya ini melanjutkan, untuk mempertahankan akreditasi A, Prodi Manajemen tidak akan cepat merasa puas, melainkan terus berupaya meningkatkan kualitas dan terus berkembang lebih baik. “Mulai tahun akademik 2017/2018 Prodi Manajemen telah membuka program kelas unggulan untuk calon mahasiswa berprestasi akademik maupun non akademik. Kami juga membuka kelas internasional yang seluruh materi perkuliahan didelivery dalam bahasa Inggris serta terbuka bagi mahasiswa asing,” ungkapnya. Terpisah, Rektor Darmajaya Ir. H. Firmansyah, Y. Alfian, M.B.A., M.Sc. mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan pemerintah, stakeholder, dunia usaha, dan masyarakat kepada kampus Darmajaya. “Kita punya mimpi, Lampung akan menjadi daerah destinasi pendidikan. Untuk itu Darmajaya berupaya menunjukkan bahwa kualitas PTS tidak kalah dengan PTN. (ega)


16

LAMPUNG R AYA

JUMAT, 28 JULI 2017

Pengadaan Kapal Tidak Sesuai RAB Polres Pesawaran Telusuri Dugaan Korupsi di Dishub GEDONGTATAAN – Penyidik Polres Pesawaran menelusuri dugaan korupsi dalam pengadaan kapal di Dinas Perhubungan setempat tahun anggaran 2016. Kapal penumpang tersebut saat ini disita sebagai barang bukti. Kapolres Pesawaran AKBP M. Syarhan mengatakan, kasus ini masih dalam proses penyidikan. Pihaknya memperdalam dugaan keterlibatan pegawai Dishub. Ia juga tidak menjelaskan secara rinci apakah sudah ada pihak yang ditetapkan sebagai tersangka. ’’Kami masih melakukan penyidikan.

Termasuk menelusuri pihak yang terlibat,” sebutnya. Untuk kerugian negara, Syarhan menyatakan belum bisa memastikan. Ini masih menunggu hasil audit. ”Belum bisa dihitung. Pihak yang diduga terlibat juga kita mintai keterangan. Pada waktunya, akan diekspose,” ujarnya. Kasatreskrim Polres Pesawaran Iptu Hasanudin menambahkan, setelah hasil audit keluar, maka akan diketahui besarnya kerugian negara. Dari sini, akan dilakukan gelar perkara untuk menetapkan tersangka. Berdasar hasil penyelidi-

AKBP M. Syarhan

kan dan penyidikan, pengadaan kapal itu diduga tidak sesuai rencana anggaran biaya (RAB) yang nilainya mencapai Rp400 juta. ”Tidak sesuai RAB. Selain itu, perusahaan tidak memiliki izin membuat kapal,” kata

Hasanudin. Dalam kasus ini, pihaknya juga berkoordinasi dengan Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) atau BKI yang merupakan Badan Usaha Milik Negara dan ditunjuk sebagai satu-satunya badan klasifikasi nasional untuk melakukan pengkelasan kapal. Penyimpangan juga terlibat dari nilai mesin kapal. Dalam RAB, seharusnya mesin yang digunakan merek Marine dengan harga sekitar Rp59 juta. Namun kapal itu hanya menggunakan mesin merek Jiandong dengan harga Rp11 juta. ’’Itu (penyimpangan) yang sudah kelihatan. Selanjutnya, kita menunggu hasil audit. Kemudian melakukan gelar perkara,” tegasnya. (ozi/c1/ais)


METROPOLIS 04.50

12.07

15.30

18.05

19.16

SABTU, 28 JULI 2017

Bukan Sekadar Berita!

R ADAR LAMPUNG

17

FOTO ALAM ISLAM/RADAR LAMPUNG

LENGKAPI BEKAL WAWASAN: Di tengah sejumlah kesibukan, 48 peserta Muli-Mekhanai Lampung menyempatkan diri mengunjungi Graha Pena Lampung, markas Radar Lampung, kemarin (27/7). Mereka datang untuk mengenal lebih dalam ilmu jurnalistik sebagai pelengkap wawasan mereka sebagai duta Pariwisata Lampung. Mereka datang bersama Kepala Dinas Pariwisata Lampung Budiharto dan disambut hangat oleh Koordinator Liputan Kota Widi Sandika. (rma/sur)

Satgassus Buru Pelaku Ijon BANDARLAMPUNG – Praktik penimbunan beras terus menjadi fokus bidikan Polda Lampung bersama pemerintah daerah (pemda). Pengawasan dilakukan Satuan Tugas Khusus (Satgassus)

Beras dengan merunut rantai distribusi beras. Direktur Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Lampung Kombes Rudi Setiawan menjelaskan, nantinya anggota Satgassus Beras mengawasi

proses pendistribusian mulai panen, penggilingan, hingga tahap penjualan di pasar untuk sampai ke tangan konsumen. ’’Bisa pengawasan tertutup, bisa terbuka. Kita mencegah jangan ada upaya

penimbunan atau persaingan curang,” kata Rudi di Mapolda Lampung kemarin. Nantinya, anggota Satgassus yang terdiri dari kepolisian dan dinas terkait akan berkoordinasi dan saling menyajikan data.

Rudi mengutarakan, tugas Satgasus Beras dari kepolisian dipegang oleh jajaran Reserse dan Kriminal (Reskrim) di setiap Polres/Polresta. Baca | SATGASSUS | Hal. 22

METROSIANA

Menganggur, Suami Jadi Sering Main Tangan LIMA tahun berumah tangga, kini PR (30) sudah benar-benar tidak tahan lagi dengan kelakuan sang suami. Makin hari, kelakuan AD (36), sang suami, makin tak keruan. Kisah rumah tangga keduanya pun harus berakhir di meja persidangan Pengadilan Agama Bandarlampung. Tak banyak permasalahan yang terjadi di antara pa-

sangan suami-istri (patsuri) ini. Namun, belakangan AD memiliki kebiasaan jelek. ’’Suami saya jadi suka mukul. Bukan cuma saya, asisten rumah tangga juga kena. Apalagi kalau asisten rumah tangga saya tidak cantik, sering sekali ikut dijahatin,” ujar PR kepada Radar Lampung kemarin. Sebelum menikah, PR tak pernah mengetahui kelakuan

AD yang satu itu. AD mulai berubah sejak kondisi ekonomi keluarganya bermasalah setahun belakangan. AD yang bekerja di luar daerah memutuskan berhenti karena permintaan dari sang ibu. Namun, sampai saat ini AD belum menemukan pekerjaan yang dapat menutupi kebutuhan keluarga. Baca | MENGANGGUR | Hal. 22


JUMAT, 28 JULI 2017

METROPOLIS

19

Tersangka Penipu JualBeli Kopi Ditahan BANDARLAMPUNG – Penyidik Polresta Bandarlampung melakukan pelimpahan tahap II kasus dugaan penipuan kopi dengan tersangka Edi Wihardi ke kejaksaan negeri sempat kemarin (27/7). Jaksa melakukan penahanan dan menitipkan tersangka ke Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IA Bandarlampung. Kepala Seksi Tindak Pidana Umum (Kasipidum) Kejari Bandarlampung Andy Hendra Jaya membenarkan hal tersebut. Edi menjadi tersangka kasus dugaan penipuan dalam jual-beli

kopi. Peristiwa tersebut terjadi Rabu (12/4) silam. Korbannya adalah Mulyadi, seorang distributor kopi. Saat itu, ia menjual 26.800 kilogram biji kopi kepada Edi yang merupakan seorang eksportir. ”Peristiwa itu terjadi di sebuah gudang kopi di Jalan Ir. Sutami, Bandarlampung” kata Andi Hendra Jaya diruangannya kemarin. Saat transaksi, Mulyadi yang juga Ketua Asosiasi Eksportir Kopi Lampung (ASKL) menerima cek dari Edi. Ternyata, saat hendak

dicairkan, cek tersebut kosong. Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polresta Bandarlampung. Andi mengungkapkan, pihaknya akan melakukan penahanan selama 20 hari ke depan. Terkait kasus tersebut, pihaknya tengah menyusun surat dakwaan untuk kemudian dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Kelas IA Tanjungkarang. “Tersangka dijerat dengan pasal 372 dan 378 KUHP tentang penipuan dan penggelapan,” urainya. Sementara berdasar

pantauan Radar Lampung, usai dilimpahkan, Edi dibawa ke ruang Diversi untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. Dari sini, ia dibawa ke mobil tahanan menuju rutan. Terpisah, Mulyadi berharap aparat penegak hukum menangani kasus ini dengan adil. Terlebih, dalam kasus ini, ia mengalami kerugian sekitar Rp600 juta. ”Saya berharap kasus ditangani dengan seadiladilnya. Apalagi, kopi tersebut milik petani,” kata Mulyadi di Kejari Bandarlampung kemarin. (nca/c1/ais)

Jangan Monoton, LKF Harus Kreatif BANDARLAMPUNG – Gelaran Lampung Krakatau Festival (LKF) seharusnya dibuat sekreatif mungkin. Pasalnya, konten dalam kegiatan rutin itu dinilai masih sama setiap tahunnya. Sekretaris Komisi II DPRD Lampung Joko Santoso berharap penyelenggara LKF yang akan dilaksanakan pada 25–27 Agustus 2017 melakukan inovasi dan kreasi. ’’Jangan sampai terkesan monoton. Sebab setiap tahun itu-itu saja rangkaian acaranya. Ini kan even nasional. Bagaimana bisa menarik wisatawan ke Lampung. Intinya, gaungnya belum terlihat maksimal,” tegas Joko. Politisi Partai Amanat Na-

sional (PAN) ini menambahkan, meskipun acara ini dilaksanakan oleh Pemprov Lampung, keterlibatan swasta jangan dikesampingkan. Pihak yang bergerak di bidang pengembangan potensi di Lampung harus diikutsertakan. ”Jadi terasa bahwa even ini punya Lampung. Tidak sebatas milik pemerintahan saja. Menurut saya, komunikasi ini yang belum optimal,” jelasnya. Dilanjutkan, beberapa potensi unggulan seperti kopi bisa ditonjolkan dan dikemas dengan inovasi. Misalnya, even kopi dengan konsep anak muda. Apalagi, pariwisata termasuk di Lampung

cukup identik dengan anak muda. ”Mungkin ada ide kreasi yang lain yang bisa ditonjolkan. Jadi, tidak melulu itu yang ditampilkan,” ujarnya. Joko menilai, promosi pembangunan juga kurang maksimal. ”Istilahnya kalau mau jualan itu, promosi yang harus dikedepankan. Pemanfaatan media sosial dan lainnya masih minim,” kata dia. Terpenting, pesona budaya Lampung jangan dihilangkan. Kemudian pembenahan sektor pariwisata yang ada di provinsi ini. ”Ini harus dibenahi. Sebab terkait dengan tahun anggaran berikutnya. Apakah dukungannya harus disesuaikan atau tidak, ya

kita evaluaai dulu,” sebut dia. Sebelumnya, Asisten II Bidang Ekbang Setprov Lampung Adeham mengatakan, rangkaian LKF sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Even akan dimulai dari Dermaga Bom Kalianda, Lamsel. “Namun sebelum berangkat akan dilaksanakan acara Upacara Ruwat Laut dan Doa yang dimeriahkan puluhan perahu hias,” kata Adeham. Lomba perahu Hias dan perahu layar akan mengambil rute Kalianda-Pulau Sebesi. ”Tur Gunung Anak Krakatau keesokan harinya akan diawali dengan sarapan di Pulau Krakatau, kemudian menuju puncak krakatau,” katanya. (abd/c1/ais)


IKLAN

20

JUMAT, 28 JULI 2017

Kopi Forest Adalah Kopi Murni yang dibuat untuk pecinta Kopi Nasional Asli Aroma Kopi Tanpa Ditambahkan Flavor Pewangi Tersedia Kopi Banjawa Flores (Arabica) Kopi gayo Aceh (Arabica) Kopi Kintamani Bali (Arabica) Kopi lampung (Robusta) Kopi Mix (Arabica & Robusta) Kopi Toraja Sulawesi (Robusta) Kopi Mandheling Sumatera Utara (Arabica) Kopi Jawa tengah (Arabica) Kopi Spesial lanang (Robusta) Kopi Spesial lanang (Arabica) Kopi Luwak (Robusta) Kopi Luwak (Arabica) Kopi Special Green STOK TERSEDIA DI ANEKA SARI RASA Telp. 0823 8868 8868

PT. MULTI ORGANIC INTERNATIONAL ORDER:0821 8293 9615 / 0821 8293 9619

Gelombang 3 4 5

Pendaftaran 21 Juni - 11 Juli 2017 12 Juli - 8 Agustus 2017 9 Agustus - 16 September 2017

Ujian Masuk 13 - 14 Juli 2017 10 - 11 Agustus 2017 18 September 2017

Mulai Kuliah 25 Septemberr 2017 25 Septemberr 2017 25 Septemberr 2017


IKLAN JUMAT, 28 JULI 2017

21


22

R ADAR LAMPUNG

METROPOLIS Bukan Sekadar Berita!

Rehab Satu Pasar Ditunda, Dua Lainnya Tetap Jalan BANDARLAMPUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung memastikan mulai membangun Pasar Wayhalim September tahun ini. Itu menyusul pembangunan Pasar Tani, Kemiling, yang mulai dilakukan 25 Juli lalu. Sayangnya, untuk pembangunan Pasar Cimeng, Telukbetung Selatan (TbS), urung dilakukan tahun ini. Terkait ditundanya pembangunan Pasar Cimeng, Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Bandarlampung Sahriawansyah beralasan

waktu pembangunan terlalu sedikit. ’’Selain itu, Pasar Cimeng mulai jalannya hingga kondisi lokasi cukup kecil sehingga diperkirakan cukup menyulitkan pekerjaan. Karena takut tidak bisa sesuai target, kita tunda dulu,” jelasnya. Pembangunan seluruh pasar, kata dia, nantinya hanya dilakukan dalam kurun waktu 120 hari. Karena alasan itu juga lah, perbaikan Pasar Cimeng dirasa belum bisa dilakukan saat ini. Sahriawansyah melanjutkan, sejatinya Disdag bakal

mendapat kucuran dana APBN untuk pembangunan pasar senilai Rp14 miliar. Lantaran pembangunan pasar Cimeng dipastikan ditunda, dana yang cair berkurang menjadi Rp9 miliar, yang digelontor untuk pembangunan pasar Perumnas Wayhalim. Plus, Rp750 untuk pembangunan pasar Tani, Kemiling. Untuk pasar Wayhalim, menurut dia belum ada pihak ketiga yang ditunjuk membangun pasar sesuai standar nasional Indonesia (SNI).

’’Kontraktor belum ada. Kami hanya pelaksanaannya saja. Nanti yang mengurus Kantor Payanan Perbendaharaan Negara. Kalau sudah tender segera diinfokan ke kami,” lanjut dia. Lalu, bagaimana persiapan relokasi pedagang di pasar tersebut? Sahriawansyah mengatakan, saat ini pihaknya memiliki dua pilihan lokasi relokasi. Pertama, berada di halaman parkir Sekolah Dasar (SD) Al Azhar 1, Wayhalim, sementara opsi kedua di tengah lahan parkir pasar tersebut. (rma/c1/sur)

Menganggur...

Sambungan dari Hal. 17

’’Dari saat itulah kelakuannya berubah. Saya nggak tahan,” jelas PR. Meski awalnya tak ingin mengorbankan pernikahan demi sang anak, PR akhirnya nekat mendaftarkan perceraiannya. Saat ini, anak semata wayang keduanya hidup bersama PR. Menurut PR, jika ia melanjutkan pernikahannya justru

lebih menyayat hati. ’’Saya sudah capek dijadikan pelampiasan. Kadang saya dipukul dan didorong,” lanjut dia. Kini, dia memilih merawat sendiri sang anak yang usianya beranjak tiga tahun. PR juga sudah kembali ke rumah orang tuanya sejak situasi rumahnya dirasa tak lagi kondusif tahun lalu. (rma/ p2/c1/sur)

ILUSTRASI EDWIN/RADAR LAMPUNG

Satgassus... Langkah pertama yang dilakukan adalah memantau harga serta ketersediaan beras. ’’Kemudian bertindak secara preventif dengan melakukan sosialisasi dari tingkat petani hingga pedagang,” paparnya seraya menuturkan Satgassus lebih mengutamakan tindakan preventif atau pencegahan. Langkah represif dilakukan bila ada temuan berkaitan dengan tindak pidana di dalam rantai distribusi beras. Orang nomor satu di Direktorat Kriminal Khusus

Sambungan dari Hal. 17 Polda Lampung ini menjelaskan, berdasarkan data dari Bulog Divre Lampung ada 31.252 kelompok tani tersebar di seluruh Lampung. Sementara yang tergabung dalam gabungan kelompok tani (Gapoktan) sebanyak 2.341 Gapoktan yang menyebar hampir di seluruh wilayah Lampung. Rudi juga mewanti-wanti agar para tengkulak dan pengusaha beras tidak melakukan praktik ijon beras. Menurutnya, praktik tersebut membuat para petani menjerit.

Biasanya, ucap Rudi, para pelaku kartel beras menjerat para petani dengan modus piutang. ’’Saat mereka membutuhkan uang misal nya, mereka akan memberikan pinjaman uang tetapi dengan syarat kalau panen gabahnya harus dijual ke dia dengan harga murah yang tentu sangat merugikan petani,” tegas Rudi. Sebelumnya, Polda Lampung menggelar rapat koordinasi (rakor) Satgassus Beras yang diinisiasi polda. Kapolda

Lampung Irjen Sudjarno mengingatkan bahwa praktik penimbunan hingga pengoplosan jelas masuk ke dalam pidana. Menurutnya, pelaku penimbunan bisa dikenakan pidana penjara. Hal itu telah diatur dalam pasal 133 UU Nomor 18/2012 tentang Pangan. ’’Bisa dipidana penjara maksimal 7 tahun dan denda paling banyak Rp100 miliar,” kata pria yang akrab disapa Jarno tersebut. Selain itu, ada pula UU Nomor 8/2014 tentang Konsumen. (nca/p2/ c1/sur)

JUMAT, 28 JULI 2017


24

JUMAT, 28 JULI 2017

Berbeda Belum Tentu Tak Bisa KAMU tentu tahu kalaubullying belaBELAKANGAN ini, kasus kangan ini media sosial diramaikan terhadap anak down syndrome ramai kasus bullying terhadap anak down dibicarakan. Padahal, mereka memiliki keistimewaan yangmemiliki mungkin syndrome. Padahal, mereka nggak kalian sadari loh. Itulah yang keistimewaan yang mungkin nggak disampaikan Yayasan kalian sadari loh. ItulahPembinaan yang ingin Anak Cacat (YPAC) Surabaya. Yayasan disampaikan beberapa lembaga itu menunjukkan bahwa siapa pun pendidikan khusus anak-anak punya depan, termasuk anakdifabel.masa Seperti Yayasan Pembinaan anak (raf/c14/rat) Anakdifabel. Cacat (YPAC) yang tersebar di beberapa tempat di Indonesia Kurikulum Sama, seperti Surakarta, Jakarta, Semarang, Surabaya, dan lain-lain. Yayasan Bisa Juga Jadi Juara tersebut menun jukkan bahwa siapa Meski kekurangan, anak-anak pun punya difabel di masa YPACdepan, juga termasuk memakai anak-anak difabel. Yuk, disimak! kurikulum 2013. Pelajaran yang (snd/jpg/c1/snd) mereka terima sama dengan pelajaran

di sekolah biasa. Hebatnya lagi, pada Kurikulum Sama, Bisa 2015, siswa SD Julius Kevin Hutomo meraihJuga juara Jadi I lomba sains tingkat Juara Kota Surabaya dan juara III lomba Meski kekurangan, anak-anak sains tingkat Provinsi Jawa Timur! difabel di YPAC juga Tuh, mereka juga bisamemakai jadi juara kurikulum 2013. Hebatnya kan? Tapi, hal itu nggak lepaslagi, dari pada 2015, SD Julius peran guru siswa yang luar biasaKevin besar. Hutomo pernah meraih lomba ’’Pembelajaran di sini berfokus pada tingkat kota hingga provinsi. kreativitas guru, nggak terpaku pada Tuh, merekadijuga bisa jadi juara pembelajaran kelas. Kalau siswa kan? Tapi, hal ituguru nggak lepas dari pengin ke taman, bisa mengajar peran guruujar yang Dra luar biasa di sana,’’ Esti besar. Dyah ’’Pembelajarankepala di sini berfokus pada Surjaningtyas, SD YPAC. Tiap kreativitas guru, nggak terpaku kelas pun didesain unik. ’’Biarpada anakpembelajaran kelas,’’ ujar Dra Esti anak nggak digampang bosan,’’ Dyah Surjaningtyas, tuturnya. Keren! kepala SD YPAC.

SATU, DUA, TIGA: Angga Jatmiko, siswa kelas IV SD YPAC, antusisas saat belajar berhitung.

Menata Masa Depan, Fokus pada Keterampilan Kata siapa penyandang disabilitas nggak punya masa depan? Mereka diajari berbagai keterampilan sehari-hari seperti berkebun, menjahit, dan komputer. Psst, murid-murid sekolah pravokasional YPAC sedang mengembang kan proyek penanaman sawi tanpa tanah loh. Bulan lalu mereka berhasil memanen sawi dan menjualnya kepada orang tua murid. ’’Harapannya, kegiatan ini bisa menunjukkan bahwa orangorang difabel punya hidup normal dan bisa berbaur dengan masyarakat sekitar, bahkan berguna bagi kehidupan sosial,’’ kata Titi, ketua pengurus sekolah pravokasional. See? Orang-orang difabel nggak boleh dianggap remeh karena sebenarnya juga bisa jadi hebat seperti kita.

Hayo, siapa yang malas-malasan upacara bendera? Ah, masak kalah sama teman-teman YPAC. Meski harus mengikuti upacara di atas kursi roda, mereka nggak gampang ngeluh dan tetap terlihat semangat. Hebatnya lagi, seluruh petugas upacara adalah para siswa difabel, termasuk pemimpin upacara. Yap, meski penyandang disabilitas, mereka tetap melangsungkan struktur upacara seperti yang kita lakukan tiap Senin. Artinya, upacara tetap berlangsung sekitar setengah jam. Bukan cuma itu, setelah upacara,

Pendidikan SMP 26%

HILMI/ZETIZEN TEAM

Nggak menghargai/ menghormati 10%

SMA

50%

KULIAH

24%

CDN

Mereka Anak-Anak Spesial

JEPANG: BELAJAR ALAT MUSIK BIKIN NYAMAN Penyandang disabilitas wajib main alat musik agar aktif. Mereka bisa menikmati musik loh. Walau tuli, ’’Tuhan menciptakan manusia dengan mereka bisa menikmati getaran alat musik yang bikin mereka nyaman! Nggak jarang, difabel membentuk kekurangan dan kelebihannya masingband dan menciptakan lagu sendiri.

Rendi Agriansyah (17) TIONGKOK: PERDALAM PUISI ISYARAT TANGAN Ada kelasSMKN seni khusus difabel yang berisi tari modern, 8 Bandarlampung baca puisi, sampai drama musikal. Banyak difabel Tiongkok yang jago main drama dan tampil di event bergengsi internasional. FYI, puisi isyarat tangan adalah seni puisi baru yang ditemukan Tiongkok. ’’Menurutku, setiap orang memang berhak mendapatkan kesempatan mengenyam pendidikan yang sama. Baik itu anak-anak down syndrome MOSSREHAB ataupun bukan. Kan semuanya generasi INGGRIS: BEBAS MENGEMUDI penerusDIFABEL bangsa. Kewajiban semua orang Difabel wajib belajar mengemudi! Fasilitas khusus untuk memperhatikan mereka”

HILMI/ZETIZEN TEAM

BELAJAR SKILL: Novita Wilianti sabar mengajari siswa kelas pravokasional mengetik di laptop sebagai bekal masa depan.

EXPLORE – AFTER SCHOOL

LIMA ORANG INI BUKTI BAHWA DIFABEL BUKAN HALANGAN SUKSES

Meski memiliki kekurangan, orang-orang berikut ini buktikan bahwa status difabel yang mereka sandang bukan halangan untuk sukses. Mereka malah berhasil mencapai prestasi yang nggak terbayangkan. Siapa aja mereka?

Jenis Cewek kelamin Cowok

58% 42%

Usia 12–15 tahun

ada di seluruh tempat umum. Pelajaran disesuaikan jenjang. SD sampai SMP belajar bersepeda, SMA Tirta Dewa (20) belajar menyetir mobil, dan kuliah bisa memilih kendaraan lainUniversitas seperti kapal, bahkan pesawat! Lampung

Weekly Challenge Session 31

Menyepelekan 30%

Nggak memedulikan 29%

Dinda Fitria (16) SMAN 1 Bandarlampung

Punya Hak Pendidikan yang Sama

Cara masyarakat di sekitar Zetizen memperlakukan difabel: (4 tertinggi)

Nggak diskriminatif 29%

internasional. Baik bidang akademik ataupun nonakademik. Jangan pandang sebelah mata!”

XHINHUA RAFIKA/ZETIZEN TEAM

KHIDMAT: Siswa difabel di YPAC juga mengikuti upacara bendera tiap Senin. Bahkan, mereka jadi petugas upacara.

LEBIH KUAT: Firza, siswa SMP YPAC, menjalani fisioterapi dengan Sulis, fisioterapis, di salah satu fasilitas sekolah.

belum tahu bahwa pendidikan difabel nggak beda jauh dari pendidikan mereka.

’’Mereka mungkin memiliki TNSFC

masing. Aku heran kalo masih banyak yang menganggap remeh atau malah mem-bully anak-anak down syndrome. Mereka itu anak-anak spesial. Aku tahu, banyak kelebihan di balik keterbatasan mereka”

HILMI/ZETIZEN TEAM

53 persen Zetizen

Jangan Pandang Sebelah Mata

keterbatasan dalam tertentu, tetapi JERMAN: GANDENG KLUBhal BOLA PROFESIONAL kemampuan mereka bisa layak jadi lebih Difabel mendapatkan pendidikan sampaihebat universitas. Salahnormal. satu pelajaran khusus kok adalahanaksepak dari orang Banyak bola dengan menggandeng klub sepak bola anak difabel yang berprestasi. Mulai profesional di kasta tertinggi liga Jerman di tingkat Jadi, lokal, nasional, hingga Bundesliga. mereka bisa jadi atlet sepak bola.

seluruh warga sekolah saling membantu mendorong kursi roda untuk masuk ke kelas. Respek!

Diajak Upacara, Mereka Tetap Semangat

PROFIL RESPONDEN

Zetizen Get InsLampung’s pired! Comments

NGGAK perlu harus pakai macam-macam aksesori, kamu juga bisa banget kok kelihatan keren dengan gaya yang simple yet stylish. Yuk, tunjukin style simpel tapi stylish favoritmu dan menangkan hadiah tas keren dari @koolastuffa buat 10 terbaik!

FIND MORE ON:

zetizen.com

24%

16–18 tahun

54%

19–20 tahun

22%

JUMLAH RESPONDEN 1.126 ORANG. POLLING DILAKUKAN DI 34 PROVINSI, MULAI ACEH HINGGA JAYAPURA. SAMPLING ERROR 4,5 PERSEN.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.