08 topik 33 cover olahraga

Page 1

8

MINGGU 1 JUNI 2014

DATA PENJUALAN BUKU 2013 BERDASARKAN JENIS BUKU

10,9 Anak

(dalam juta eksemplar)

3,7 Religi 3,6 Sastra/fiksi

Religi dan literatur Spiritualitas

3,5 Sekolah/pelajaran

17,13

15,3 PERSENTASE PENJUALAN Buku BUKU sekolah (Januari-Mei 8,7 2014)

Buku anak

1 Bisnis/ekonomi Lainnya

0,9 Pengembangan diri

12,03

0,8 Ilmu sosial

Psikologi:

Komputer/ Internet

5,29 Pengembangan diri

2 Referensi/kamus

21,5

1,39

Bisnis dan ekonomi

5,21

Ilmu sosial

SUMBER: TB GRAMEDIA

4,71

3,4

Kesehatan Masakan

2,4

0,7 Masakan 0,7 Komputer/Internet 5,8 Jenis buku lain

2,9

SUMBER: DATA TB GRAMEDIA DAN NEWSLETTER IKAPI, FEBRUARI 2014

Apa Itu Buku Anak?

T

ak ada definisi baku mengenai hal ini. Library of Congress Amerika Serikat mendefinisikan buku anak sebagai materi yang ditulis dan diproduksi sebagai informasi atau hiburan

LIMA KELOMPOK BUKU ANAK TERLARIS SUMBER: TB GRAMEDIA

untuk anak dan remaja tanggung dalam semua format dan genre nonfiksi, sastra, serta artistik. Definisi umum yang sering dipakai adalah dari Nancy Anderson, associate professor di

1 Seri komik Naruto, Conan, dan One Piece

TIP MENULIS BUKU CERITA ANAK

B

agaimana menulis buku cerita anak yang baik? Tak seperti menulis buku untuk orang dewasa, seorang pengarang yang sudah dewasa harus paham betul bagaimana menulis buku untuk anak-anak. Charlotte Zolotow, pengarang buku anak yang pernah memimpin Young Readers Department di Harper Collins, menyebutnya “a kind of double exposure” (semacam pengungkapan ganda), yakni menyadari tentang sesuatu dari sudut orang dewasa sekaligus mengingat-ingat macam apa sesuatu itu saat dia masih kanak-kanak. Berikut ini beberapa tip dari Murti Bunanta dan buku How to Write A Children’s Book and Get It Published karya Barbara Seuling, pengarang buku anak yang tinggal di New York. KURNIAWAN | DIANING SARI | CHETA NILAWATY

College of Education di University of South Florida. Ia menyatakan bahwa buku anak adalah semua buku yang ditulis untuk anakanak, kecuali karya semacam buku komik, buku humor, buku

Pengarang harus jujur dan rendah hati dalam menulis. Jangan menulis karena ingin mengubah karakter orang, lantaran tulisan bisa terjebak jadi menggurui.

populer di kalangan orang dewasa, seperti seri Harry Potter karya J.K. Rowling, atau buku dewasa yang kemudian dibaca anak-anak, seperti Adventures of Huckleberry Finn karya Mark Twain.

2

3

4

5

Seri cerita Disney Frozen

Kisah Nabi dan Rasul

Komik Tintin

Kisah 1.001 serba seru di dunia

LATAR BELAKANG: MOTIF:

kartun, dan karya nonfiksi yang tak dimaksudkan untuk dibaca dari depan hingga belakang, seperti kamus, ensiklopedia, serta buku referensi lain. Beberapa buku anak kadang

Pertimbangkan latar belakang dan ketertarikanmu. Tulislah sesuai dengan bidang yang Anda kuasai.

PENGGERAK: Isinya membuat orang berpikir atau tergerak hatinya.

PESAN: Kandungan pesan buku anak biasanya universal, yakni bisa dibaca semua bangsa dan agama.

PEMBACA: Tetapkan sasaran pembaca bukumu secara lebih khusus. Buku untuk anak usia di bawah lima tahun berbeda dalam bahasa dan tema dari buku anak usia tujuh tahun.

RISET: Tak ada panduan baku mengenai buku cerita terbaik untuk anak, tapi Anda dapat belajar banyak dari karya-karya terkenal yang sudah terbit.

KEMASAN: Kemasan yang menarik dan ilustrasi yang sesuai dengan cerita akan memikat hati anak-anak.

LATIHAN:

Menulis adalah keterampilan. Makin sering kita berlatih, makin pandai kita dalam menulis.


Olahraga

33

MINGGU 1 JUNI 2014

LARI PAGI BERSAMA BALE

SERBUAN SAYAP-SAYAP TERBALIK

HALAMAN 35

HALAMAN 36

DOMINASI SPANYOL DI EROPA HALAMAN 38

POROS HALANG PANSER Hari Prasetyo hariprasetyo@tempo.co.id

T

ak sembarang pemain sepak bola bisa menjadi bek tengah. Sebab, posisi itu sering disebut sebagai jenderal di lini pertahanan. Perlu penguasaan “manajemen” permainan yang tinggi selain modal keterampilan individu di atas rata-rata. Tapi hati Jerome Boateng sudah mantap untuk melamar posisi poros pertahanan atau poros halang itu di tim sehebat Jerman saat tampil di Piala Dunia 2014 di Brasil, yang berlangsung mulai 12 Juni nanti. “Aku ingin bermain sebagai bek tengah untuk Jerman,” kata Boateng, yang saat ini tengah mengikuti pemusatan latihan tim Jerman di kawasan Pegunungan Alpen di Italia. Pemain Jerman berdarah Ghana itu menjadi pemain kedua dalam pekanpekan terakhir ini yang menyatakan hasratnya mengambil posisi di jantung pertahanan setelah kapten tim Philipp Lahm. Sebelumnya, Lahm biasa bermain sebagai bek kiri. Pada era sekarang, biasa ada dua bek tengah dalam formasi empat bek sejajar. Tapi dulu salah satu bek tengah ini identik dengan pemain belakang yang bisa bebas bergerak ke mana-mana. Dan bek bebas itu di era dulu terkenal dengan sebutan libero—mengambil istilah dari bahasa Italia dan sistem pertahanan ala gerendel dari tim negara

REUTERS/ANINDITO MUKHERJEE

tersebut. Istilah lain adalah sweeper. Kini posisi libero yang di Jerman identik dengan aksi Franz Beckenbauer pada periode 1970-an sudah tergerus. Sistem pressing yang semakin ketat dalam sepak bola modern tak memungkinkan seorang bek tengah leluasa lagi merambah ke mana-mana. Tapi, tetap saja, bek tengah atau poros halang adalah posisi bergengsi dan vital. Dalam dua musim terakhir bersama Bayern Muenchen, klub raksasa di Liga Jerman dan Eropa, Boateng bermain di jantung pertahanan. “Demikian juga dalam penampilan terakhir bersama tim Jerman dan berjalan dengan baik,” kata Boateng. “Saya nyaman di posisi itu. Tapi, jika dirasa perlu, saya juga bisa main di (bek) kanan atau kiri, jika Manajer (Joachim Loew) menginginkannya,” pemain berusia 25 tahun ini menambahkan. Di Stadion Borussia-Park, Monchengladbach, Jerman, dinihari nanti, saat tim Panser menghadapi sesama tim peserta Piala Dunia 2014, Kamerun, kita akan melihat apakah Loew memenuhi keinginan Boateng tersebut atau memilih pemain yang lebih senior untuk menjadi poros halang. Peran bek tengah sebagai jenderal pertahanan memang vital buat tim Panser. Maklum, dalam penyisihan Grup G di Brasil nanti, mereka bakal melawan tim “maut”, yaitu Portugal, Amerika Serikat, dan Ghana, tempat kakak kandung Boateng, Kevin-Prince Boateng, bergabung. ● AP | AFP | FIFA.COM

Nama lengkap: Jerome Agyenim Boateng Lahir: 3 September 1988 di Berlin, Jerman Tinggi: 1,92 meter Posisi bermain: bek Klub sekarang: Bayern Muenchen KARIER JUNIOR 1994-2000 Tennis Borussia Berlin 2000-2006 Hertha BSC KARIER SENIOR 2006-2007 Hertha BSC II 24 kali main (mencetak 1 gol) 2007 Hertha BSC 10 main 0 gol 2007-2010 Hamburger SV 75 main 0 gol 2010-2011 Manchester City 16 main 0 gol 2011-sekarang Bayern Muenchen 78 main 3 gol TIM NASIONAL 2004-2005 Jerman U-17 4 main 1 gol 2005-2007 Jerman U-19 17 main 2 gol

Jerome Boateng (JERMAN)

2007-2009 Jerman U-21 15 main 1 gol 2009-sekarang Jerman senior 37 main 0 gol

Silang SEPAK BOLA PERSAHABATAN SENIN (2/6):

Jerman Vs Kamerun, RCTI, PUKUL 01.00 WIB


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.