Sabtu, 9 Juli 2011 7 Sya ban 1432 H/ 9 Lak Gwee 2562 Terbit Pertama: 29 November 1998
Eceran Rp 2.500,http://www.equator-news.com
Kalimantan Barat Sebenarnya
Sidang Korupsi Batal, Kimha Sakit Tiga kali dijadwalkan, namun tiga kali juga sidang dibatalkan. Kimha masih belum dituntut. Dua lainnya telah divonis. Bagaimana kinerjanya sebagai Kepala Dinas?
PONTIANAK. Sidang tuntutan terhadap Cornelius Kimha, salah seorang terdakwa kasus korupsi pengadaan pakaian Hansip di Pengadilan Negeri (PN) Pontianak, Jumat (8/7) batal digelar. Kepala Dinas Kehutanan Kalbar itu beralasan sakit. Ditunda karena Pak Kimha sakit, kata Ambo Mangan, kuasa hukum Kimha kepada sejumlah wartawan di kantor PN Pontianak, Jumat pagi (8/7). Sidang Kimha rencananya dilaksanakan pukul 09.00. Sejak pagi,
sejumlah wartawan baik media cetak maupun elektronik sudah menunggu di kantor PN Pontianak untuk mengikuti proses sidang tersebut. Sejumlah aparat kepolisian berpakaian seragam dan sipil juga sudah berjaga-jaga. Sakit (terdakwa, red) dalam KUHAP tidak bisa sidang. Pak Kimha sakit sudah satu pekan terakhir. Rencananya akan segera diopname. Sakit karena komplikasi, kata Ambo. Batalnya sidang tuntutan ini, bukan baru kali ini terjadi. Hingga kemarin,
penundaan sidang pembacaan tuntutan untuk Kimha sudah yang ketiga kalinya. Penundaan pembacaan tuntutan pertama kali, Senin (4/7) lalu, namun ditunda karena JPU sedang memproses rencana tuntutan. Saat itu, sidang dijadwalkan ulang Rabu (6/7), namun kembali ditunda karena terdakwa sakit. Karena itu, sidang kemudian kembali dijadwalkan kemarin. Namun lagi-lagi rencana sidang tersebut harus ditunda. Padahal majelis hakim, dipimpin Ha-
kim Ketua Yunus Sesa SH MH dibantu hakim anggota Agung Purbantoro SH MH dan Imam Supardi SH MH, serta Panitera Pengganti, Irma H SH sudah menunggu. Demikian juga JPU yang diwakilkan Tri Lestari. Menurut Ambo, terdakwa sakit akibat tekanan darah tinggi dan kolesterol yang naik. Namun secara umum sakitnya terdakwa lebih kepada komplikasi beberapa macam penyakit yang dideritanya. Sayang, Ambo tidak mengungkapkan apa sakit yang diderita terdakwa
Gawai Adat Dayak Sanggau
tersebut. Ambo memastikan, sakit yang diderita kliennya bukan rekayasa. Ia mengaku telah mengantongi surat keterangan sakit dari dokter. Surat itu akan kita serahkan kepada majelis hakim sebagai bukti mengenai kondisi yang sedang dialami klien saya, janji Ambo tanpa menunjukkan surat sakit itu kepada wartawan. Diakui Ambo, bila mengacu kepada jadwal sidang, agenda sudah memasuki Halaman 7
Fadel Tiba di Kayong Utara
Resmikan Unit Pengolahan Ikan
Uskup Sanggau melihat stand Kecamatan Bonti Tuah Production di ajang Gawai Dayak Sanggau, Jumat (8/7). M KHUSYAIRI
Dimeriahkan Berbagai Lomba dan Permainan SANGGAU. Berbagai kegiatan digelar pada hari kedua ajang Gawai Adat Dayak Sanggau 2011, Jumat (8/7). Beragam perlombaan atau permainan tradisional diperlombakan. Beberapa permainan warisan nenek moyang yang diperlombakan memiliki makna filosofi yang mendalam. Contohnya perlombaan menyumpit, digariskan secara umum, seseorang berkonsentrasi atau fokus pada tujuannya, kata Paolus Hadi SIP MSi, Wakil Bupati Sanggau dalam sambutannya pada pembukaan event tersebut. Perlombaan yang dilaksanakan pada Gawai kali ini diantaranya menyumpit, pangka gasing, menumbuk dan menampik padi, memasak makanan dan kue tradisional, membuat souvenir motif Dayak, bercerita atau berdongeng serta Halaman 7
Derap Prajurit
Lanud Supadio Membuka Peluang Perwira Penerbang PONTIANAK. Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) membuka kesempatan untuk menjadi Perwira Prajurit Sukarela Dinas Pendek (PA PSDP) Penerbang TNI Tahun 2011. Bagi warga Kalbar yang berminat, bisa mendaftar di Pangkalan Udara (Lanud) Supadio, Pontianak. Pendaftaran dibuka mulai sekarang hingga 15 Juli mendatang, ujar Lettu Sus Suprih Adryanto, Kepala Penerangan Lanud Supadio kepada Equator, Jumat siang (8/7). Untuk wilayah Kalbar, kata Suprih, Komandan Lanud Supadio, Kolonel Pnb Kustono SSos ditunjuk sebagai Ketua Panitia Daerah (Panda) Penerimaan Calon Perwira PSDP Penerbang TNI. Beliau diberi Halaman 7
Pelayanan
PLN Perbaiki 300 Titik Jaringan PONTIANAK. PT PLN (Persero) Cabang Kota Pontianak kembali melakukan pemeliharaan jaringan distribusi. Sedikitinya ada 300 titik jaringan yang menjadi sasaran pemiliharaan, yang mencakup wilayah Darit dan Sidas. Titik jaringan yang dilakukan pemeliharaan Fauzi Arubusman.ABDU SYUKRI akan dikerjakan dalam dua hari, kata Fauzi Arubusman, Manajer PT PLN (Persero) Cabang Pontianak kepada Equator kemarin (8/7). Hari ini, Sabtu (9/7) perbaikan mencakup wilayah Sompak, Karangan, Menjalin, Takong, Toho dan Anjungan. Sedangkan besoknya (10/7) wilayah Pahuman, Senakin, Sebadu, Mandor, Halaman 7
Injet-injet Semut Sidang Korupsi Batal, Kimha Sakit -- Ade medical recordnye ndak?
- Bang Meng
Harga Eceran :
Mempawah Rp 2.500,-
Martinus Sudarno dan Gusti Effendi memimpin sidang paripurna di Balairung Sari DPRD Kalbar, Jumat (8/7) JULIANUS RATNO
Sejarah Kelam Paripurna DPRD PONTIANAK. Paripurna penyampaian tanggapan gubernur atas penjelasan DPRD terhadap Raperda Inisiatif tentang Penyusunan Prolegda tanpa unsur pimpinan, Jumat (8/7). Empat pimpinan, Minsen, Prabasa Anantatur, Ahmadi dan Nicodemus R Toun tak hadir secara bersamaan. Hal ini sangat langka. Kondisi seperti ini di Indonesia baru terjadi di Kalbar. Sebelum sidang paripurna
dimulai terlebih dahulu Sekretaris DPRD Kalbar, Bambang Soerachmat menyampaikan ketidakhadiran keempat pimpinan DPRD. Namun, tanpa menyampaikan alasan ketidakhadiran pimpinan DPRD tersebut. Meski demikian, sidang terhomat itu tetap berjalan sesuai Tata Tertib DPRD Nomor 1 Tahun 2009. Dalam pasal 77 ayat (1) disebutkan apabila Ketua DPRD berhalangan untuk mempimpin rapat
paripurna, rapat dipimpin oleh salah seorang Wakil Ketua DPRD. Dijelaskan lagi pada ayat (2) Tatib DPRD itu, apabila WakilWakil Ketua DPRD berhalangan untuk mempimpin rapat sebagaimana dimaksud pada ayat (1) rapat dipimpin oleh salah seorang peserta rapat yang berasal dari Fraksi dengan jumlah kehadiran anggotanya terbanyak secara fisik. Akhirnya sidang paripurna itu dipimpin anggota DPRD
Kalbar dari Fraksi PDI Perjuangan, Martinus Sudarno, dan anggota DPRD Kalbar dari Fraksi Partai Golkar, Gusti Effendi, ST. Ditemui usai paripurna, Sekretaris DPRD Kalbar, Bambang Soerachmat menjelaskan, keempat pimpinan DPRD berada di luar kota. Baru tadi pagi menginformasikan dan sebagainya. Pak Prabasa Anantatur yang mimpin rapat paripurna itu, katanya. Halaman 7
SUKADANA. Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Fadel Muhammad dipastikan datang ke Kabupaten Kayong Utara, Senin (11/7). Kedatangan mantan Gubernur Gorontalo ini untuk meresmikan Unit Pengolahan Ikan (UPI) PT Industri Perikanan Su- Joni Tarigan.KAMIRILUDDIN kadana di Kecamatan Teluk Batang. Kepastian kedatangan Fadel Muhammad di kabupaten berjuluk Negeri Betuah ini disampaikan Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setda Pemkab Kayong Utara, Drs Joni Tarigan. Menteri Fadel Muhammad ke Kayong Utara akan didampingi Gubernur Kalbar, kata Joni. Pemkab Kayong Utara juga telah menyiapkan penyambutan Fadel Muhammad di kabupaten yang baru saja merayakan HUT ke-4 pada 26 Juni lalu. Berdasarkan jadwal sekitar pukul 10.15, Fadel akan disambut di Dermaga Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang. Setelah itu, dilanjutkan dengan penyampaian sambutan dimulai dari Bupati Kayong Utara, H Hildi Hamid, Gubernur Kalbar dan sambutan Menteri Kelautan dan Perikanan. Usai penyampaian sambutan, akan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti di halaman Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang, jelasnya. Selain itu, dilanjutkan Joni, dalam acara Halaman 7
Cegah Aksi Ilegal, TNI-TDM Latgab SINGKAWANG. Agar lebih efektif mengamankan kawasan perbatasan RI-Malaysia dari tindakan-tindakan ilegal, Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Tentara Diraja Malaysia (TDM) melaksanakan Latihan Bersama Keris Kartika Malaysia Indonesia (Latma Kekar Malindo) 35B/2011. Latihan ini merupakan latihan pertama kali yang dilaksanakan Kodam XII/ Tanjungpura yang sebelumnya dilaksanakan Kodam VI/ Tanjungpura, kata Mayjen TNI Geerhan Lantara, Panglima Kodam XII/Tanjungpura dalam sambutannya dibacakan Kasdam Brigjen Armyn Alianyang pada pembukaan Latma Kekar Malindo 35B/2011 di Mako Rindam XII/Tanjungpura, Singkawagn, kemarin (8/7).
Latma Kekar Malindo ini untuk meningkatkan kerjasama di bidang pertahanan antara TNI AD dengan TDM, mempererat persahabatan di kedua angkatan bersenjata. Serta untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan taktik dan teknik bertempur melalui kegiatan latihan bersama Latma Kekar Malindo, kata Armyn. Dia memaparkan, Indonesia dan Malaysia merupakan negara sahabat yang bertetangga. Kalau dilihat dalam perjalanan sejarah kedua bangsa ini, senantiasa menjalin dan memelihara hubungan bilateral dalam segala bidang aspek kehidupan, termasuk bidnag pertahanan, melalui kerjasama Angkatan Bersenjata Kedua Negara khususnya antara TNI AD dan TDM. Halaman 7
TNI-TDM di Rindam.MORDIADI
Atlet Kalbar Menyongsong PON XVIII Riau (bagian 22) Oleh Uun Yuniar
Setelah sekian lama tidak pernah lolos PON. Untuk pertama kalinya Sepak Takraw lolos di PON XVIII Riau Tahun 2012. Meskipun sebelumnya gagal melangkah di nomor tim, namun sepak Takraw Kalbar mampu membalas kegagalannya di nomor beregu.
Singkawang Rp 2.500,-
Bengkayang Rp 2.500,-
Takraw Membalas Kegagalan Tim Pengprov Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kalbar bahkan sukses meraih juara pertama di Pra PON untuk nomor beregu. Itu diperlihatkan dalam babak final nomor beregu yang berlangsung di Banten. Tim Kalbar mengalahkan Kalsel dengan skor telak 3-0. Kita berhasil meraih juara pertama di nomor beregu. Sehingga kita berhak lolos ke PON, ungkap Suko Edi, Sekretaris PSTI Kalbar.
Sambas Rp 2.500,-
Dengan kemenangan tersebut, berarti Sepak Takraw Kalbar membuat sejarah baru dengan lolos PON untuk pertama kalinya. Target kami untuk bisa lolos PON akhirnya tercapai. Selanjutnya kami akan mempersiapkan tim ini sebaik mungkin agar mampu merebut medali di ajang PON mendatang, tuturnya. Setelah Pra PON ini, ungkap Suko Edi, PSTI akan langsung mempersiapkan para pemain yang layak bisa masuk dalam
Landak Rp 3.000,-
Sanggau Rp 3.000,-
skuad PON. Para pemain tersebut akan kembali di TCkan agar lolosnya tim beregu ini tak sia-sia. Kami punya ambisi besar untuk meraih medali di PON mendatang. Dan dengan materi yang ada saat ini, kami semakin optimis untuk bisa meraih yang terbaik di PON nanti, katanya. Diakui Edi, tim yang tampil di Pra PON kemarin, bermaterikan pemain Kalbar yang Halaman 7
Sintang Rp 3.000,-
Melawi Rp 3.000,-
Kapuas Hulu Rp 3.000,-
Ketapang Rp 3.000,
2
interaktif
Sabtu, 9 Juli 2011
Equatorial
Pengantar: Tumpahkan unek-unek, kritik, pujian ataupun komentar Anda tentang layanan umum dalam kolom SMS InterAktif. Untuk SMS yang belum dimuat harap bersabar, antre! Kami tidak melayani SMS berbau SARA dan menyudutkan pribadi tanpa fakta.
Mau Senpi, Bikin Izinlah Bagi sebagian masyarakat, mungkin awam mengenai siapa saja dan bagaimanakah cara untuk memiliki senjata api (Senpi) secara legal. Dalam undang-undang nomor 8 tahun 1948 (UU 8/1948), tentang pendaftaran dan pemberian izin kepemilikan senjata api, pada pasal 9 dinyatakan, setiap orang yang bukan anggota tentara atau polisi yang memakai dan memiliki senjata api harus mempunyai izin pemakaian senjata api menurut contoh yang ditetapkan oleh kepala kepolisian negara. Menurut ketentuan yang berlaku, cara kepemilikan senjata api harus memenuhi persyaratan-persyaratan. Pemohon izin kepemilikan senjata api harus memenuhi syarat medis dan psikologis tertentu. Secara medis pemohon harus sehat jasmani, tidak cacat ďŹ sik yang dapat mengurangi keterampilan membawa dan menggunakan senjata api dan berpenglihatan normal; Pemohon haruslah orang yang tidak cepat gugup dan panik, tidak emosional dan tidak cepat marah. Pemenuhan syarat ini harus dibuktikan dengan hasil psikotes yang dilaksanakan oleh tim yang ditunjuk Dinas Psikologi Mabes Polri. Harus dilihat kelayakan, kepentingan, dan pertimbangan keamanan lain dari calon pengguna senjata api, untuk menghindari adanya penyimpangan atau membahayakan jiwa orang lain. Pemohon harus berkelakuan baik dan belum pernah terlibat dalam suatu kasus tindak pidana yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Kelakuan Baik (SKKB). Pemohon harus lulus screening yang dilaksanakan Kadit IPP dan Subdit Pamwassendak. Pemohon harus berusia 21 tahun hingga 65 tahun dan pemohon juga harus memenuhi syarat administratif dan memiliki Izin Khusus Hak Senjata Api (IKHSA). Setelah memenuhi persyaratan di atas, maka pemohon juga harus mengetahui bagaimana prosedur selanjutnya yang diarahkan menurut ketentuan yang ada. Antara lain prosedur awal pengajuan harus mendapatkan rekomendasi dari Kepolisian Daerah (Polda) setempat, dengan maksud untuk mengetahui domisili pemohon agar mudah terdata, sehingga kepemilikan senjata mudah terlacak. Setelah mendapat rekomendasi dari Polda, harus lulus tes psikologi, kesehatan ďŹ sik, bakat dan keahlian di Mabes Polri sebagaimamana yang telah dipersyaratkan. Untuk mendapatkan sertiďŹ kat lulus hingga kualiďŹ kasi kelas I sampai kelas III calon harus lulus tes keahlian. KualiďŹ kasi pada kelas III ini harus bisa berhasil menggunakan sepuluh peluru dan membidik target dengan poin antara 120 sampai 129. (dibuktikan dengan sertiďŹ kat yang dikeluarkan oleh Institusi Pelatihan Menembak yang sudah mendapat izin Polri dan harus disahkan oleh pejabat Polri yang ditunjuk). Proses pemberian izin dan tes memiliki senjata harus diselesaikan dalam rentang waktu antara tiga sampai enam bulan. Bila gagal dalam batas waktu tersebut, Polri akan menolak melanjutkan uji kepemilikan. Dalam undang-undang disebutkan bahwa izin kepemilikan senjata api hanya diberikan kepada pejabat tertentu. Antara lain pejabat swasta atau perbankan, yakni presiden direktur, presiden komisaris, komisaris, diretur utama, dan direktur keuangan. Pejabat pemerintah, yakni Menteri, Ketua MPR/DPR, Sekjen, Irjen, Dirjen, dan Sekretaris Kabinet, demikian juga Gubernur, Wakil Gubernur, Sekwilda, Irwilprop, Ketua DPRD-I dan anggota DPR/MPR. TNI/Polri dan purnawirawan. Adapun senjata-senjata yang boleh dimiliki, antara lain selain senjata api yang memerlukan izin khusus (IKHSA), masyarakat juga bisa memiliki senjata genggam berpeluru karet dan senjata genggam gas, cukup berizinkan direktorat Intel Polri. Jenis senjata yang bisa dimiliki oleh perorangan adalah senjata genggam, hanya kaliber 22 dan kaliber 33 yang bisa dikeluarkan izinnya. Untuk senjata bahu (laras panjang) hanya dengan kaliber 12 GA dan kaliber 22. Jumlah maksimum dapat memiliki dua pucuk tiap orang. Senjata api berpeluru karet atau gas (IKHSA), dengan jenis senjata api antara lain adalah Revolver, kaliber 22/25/32, dan Senjata bahu Shortgun kaliber 12mm. Sedangkan untuk kepentingan bela diri seseorang hanya boleh memiliki senjata api genggam jenis revolver dengan kaliber 32/25/22, atau senjata api bahu jenis Shotgun kaliber 12 mm dan untuk senjata api klasiďŹ kasi (IKHSA) adalah jenis yakni Hunter 006 dan Hunter 007. ***
M
ASALAH
Eksekusi mati terhadap Ruyati binti Sapubi di Arab Saudi tanpa didahului pemberitahuan kepada keluarga dan pemerintah, Sabtu (18/6) lalu mengundang keprihatinan, kritikan dan tamparan bagi pemerintah. Hukum pancung terhadap Ruyati jadi duka nasional. Saat konferensi pers di Istana Kepresidenan, Kamis (23/6) pagi Presiden SBY didampingi tiga menterinya. Bergiliran, Menteri Marty Natalegawa, Menteri Patrialis Akbar lalu Menteri Muhaimin Iskandar membela diri . Mereka menyebut sejumlah upaya telah dilakukan terkait kasus Ruyati, maupun terhadap TKI lainnya di luar negeri. Presiden SBY menginstruksikan gubernur, bupati dan walikota sekuat tenaga menciptakan peluang di daerahnya masing-masing. Sehingga di masa depan, tak ada lagi warga Indonesia bekerja ke luar negeri di sektor rumah tangga. Apa pendapat Anda?
T
ANGGAPAN
TKI bertebaran ke luar negeri di beberapa negara, baik yang legal maupun ilegal untuk sekedar mempertahankan hidup, karena di dalam negeri hampir tidak ada lapang kerja dengan gaji yang mencukupi untuk hidup. Berbagai dilema dan tantangan harus dihadapi para TKI di luar negeri yang tidak bisa dijamin keselamatannya. Pernahkah pemerintah berupaya menyiapkan lapangan kerja untuk para TKI? Sepanjang sistem kapitalis di negara ini masih kuat dan koruptor semakin tersohor serta terhormat, tapi pengkhianat. Sepanjang pemerintah belum punya nyali merontokkan kaum kapitalis dan koruptor, dikhawatirkan akan terjadi disintegrasi bangsa yang akan memporak-porandakan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)? Jika korupsi di negara tercinta ini tidak dapat diberantas, mampukah negara kita memerangi korupsi? Tunggu dunia kiamat! 081256594866 7-7-2011
Harian
Jawa Pos Media Group
18.30
HP : 0819-5267-5378
5HGDNVL PHQHULPD RSLQL SHPEDFD PDNVLPDO KDODPDQ NZDUWR XNXUDQ KXUXI 6LODNDQ NLULP NH H PDLO UHGDNVL#HTXDWRU QHZV FRP
Menunggu Realisasi Sambas SAUM Oleh: Thoriq Animardik SH Pesta demokrasi di Kabupaten Sambas yang dilaksanakan 24 Maret 2011 berhasil menentukan pemimpin bagi pemerintah daerah (eksekutif ) untuk lima tahun ke depan. Pasangan yang memenangkan pesta demokrasi dan menjadi pilihan rakyat, yakni Juliarti Djuhardi Alwi sebagai Bupati dan Pabali Musa sebagai Wakil Bupati (Wabup). Euforia kemenangan ini masih dirasakan oleh tim pemenangan maupun masyarakat Kabupaten Sambas. Dalam merebut hati pemilih, pasangan ini berkampanye ingin melanjutkan visi dan misi Terpikat Terigas, yang merupakan program pemimpin periode lalu. Sekarang pasangan ini memiliki semboyan SAUM (Santun, Anggun, Unggul dan Maju). Melihat arti kata setiap huruf dari SAUM dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI dalam jaringan pusat bahasa) ternyata memiliki makna yang sangat dalam. S=santun berarti halus dan baik (budi bahasanya), sabar dan tenang, sopan. A=anggun berarti apik dan berwibawa. U=unggul berarti lebih tinggi (pandai, baik, cakap, kuat, awet) dan M=maju berarti berjalan (bergerak) ke muka; tampil ke muka. Menjadi pertanyaan seluruh lapisan masyarakat, apakah pemimpin yang terpilih ini dapat atau mampu merealisasikan SAUM dalam waktu lima tahun ke depan? Harapan masyarakat khususnya umat Muslim, pemimpin yang terpilih memiliki sifat-sifat Rasulullah dalam menjalankan tugas. Sebab cukup banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh pasangan ini, untuk membenahi kinerja pemerintahan daerah dalam menyejahterakan masyarakat. Bila ingin melanjutkan visi Terpikat Terigas, tentunya bidang yang harus menjadi prioritas yakni pendidikan, ekonomi
kerakyatan, kesehatan dan relegius. Menyelesaikan pekerjaan rumah sebagai pemimpin, pasangan ini tentu dibantu oleh para pejabat di setiap satuan kerja yang jumlahnya cukup banyak. Sejumlah pejabat telah memasuki usia pensiun, sehingga terdapat jabatan kosong yang diisi oleh pelaksana tugas (Plt). Mungkin ini tugas pertama dalam menata pemerintahan terutama menyusun kabinet, sehingga pelayanan prima aparatur kepada publik dapat diwujudkan. Memilih orang untuk membantu menjalankan roda pemerintahan tentu memerlukan kemampuan serta penilaian. Sehingga nantinya visi dan misi pasangan kepala daerah dapat diaplikasikan dalam program yang dilaksanakan oleh pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) bersama jajarannya. Dalam waktu dekat, kabinet yang ditunjuk Bupati dan Wabup menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah RPJPD. Semua harus tertuang dalam rencana strategis serta program dengan output yang harus dapat dipertanggungjawabkan kepada publik. Bupati Sambas Juliarti Djuhardi Alwi yang pernah menjabat Wabup, diharapkan mampu bertindak sebagai seorang manajer perusahaan (baca: pemerintah) yang baik. Hal ini diperlukan supaya sistem pemerintahan yang diibaratkan sebuah perusahaan tidak bangkrut. Apalagi akhirakhir ini pemerintah pusat mengekspos banyak daerah yang besar pasak daripada tiang dalam APBD-nya. Yakni, lebih banyak belanja pegawai dan operasional dibandingkan belanja publik. Tentunya kondisi di Kabupaten Pontianak jangan sam-
pai terjadi di Bumi Terigas, dimana APBD-nya minus beberapa waktu lalu setelah terbentuknya Kabupaten Kubu Raya. Harapan masyarakat Kabupaten Sambas, terjadi pembangunan yang signiďŹ kan setelah pergantian kepemimpinan dari Burhanuddin A Rasyid kepada Juliarti-Pabali. Ribuan harapan ini harus terangkul dalam semua program pembangunan supaya kesejahteraan masyarakat yang hakiki dapat diwujudkan. Kekhawatiran kami sebagai warga Kabupaten Sambas, ketika pemimpin salah menunjuk orang untuk melaksanakan program dapat menghambat pembangunan. Jangan sampai ada kata suka dan tidak suka, tetapi
ini berbalik arah hasilnya, sebagian merupakan kesalahan pemimpin terpilih karena tidak mampu melaksanakan amanah rakyat. Sedangkan sebagian lagi ada kesalahan rakyat yang telah memilih pemimpin, karena tidak melihat latar belakang dan kemampuan orang yang dipilih. Semoga saja hal itu tidak terjadi di Kabupaten Sambas. Mudah-mudahan saja pasangan Juliarti-Pabali mampu melaksanakan amanah sebagai pemimpin, sehingga bisa rakyat semuanya sejahtera.
tempatkanlah orang dengan keahliannya. S e b a b s e m b o y a n S AU M yang dikampanyekan sekarang dapat berubah arti. Setiap huruf dari SAUM dapat berarti S=sembrono berarti kurang hati-hati; gegabah, kurang sopan, agak kurang pantas, A=angkuh berarti sifat suka memandang rendah orang lain (tinggi hati, sombong, congkak), U=utopis berarti orang yang memimpikan suatu tata masyarakat dan tata politik yang hanya bagus dalam gambaran, tetapi sulit untuk diwujudkan atau U=Usang berarti sudah kuno; sudah tidak lazim lagi dan M=mundur berjalan (bergerak) ke belakang. Ketika semboyan SAUM
Penulis adalah warga Kabupaten Sambas di perantauan
TELEPON PENTING Kriiiing....!!!!
Rumah Sakit RS. Soedarso RS. St. Antonius RS. YARSI
737701 732101 739685
Polisi Poltabes Ptk Polsek Ptk Kota Polsek Ptk Barat Polsek Ptk Selatan Polsek Ptk Timur Polsek Ptk Utara
734900 7558880 774766 736184 742910 883126
Pemadam Kebakaran Din Kebakaran Kota PMK PB PMK Bintang Timur PMK Merdeka PMK Sei Raya
730897 736344 585511 7171666 7159596
PDAM PDAM
767999
Batalkan Zona Aturan dan kebijakan Walikota dan Dinas Pendidikan Kota Pontianak terlalu eksklusif dan kedaerahan, yang membatasi siswa SMA yang sungguh-sungguh ingin belajar di Kota Pontianak, hanya gara-gara Kartu Keluarga. Padahal anak yang akan melanjutkan pendidikan asal sekolahnya juga dari Kota Pontianak. Aturan sistem zona dan jatah 5 persen dari kabupaten sangat mematikan minat anak, serta prestasi mereka untuk memilih dan melanjutkan ke sekolah yang lebih baik. Mohon aturan dan kebijakan yang tidak pas tersebut ditinjau kembali. Sebab sangat bertentangan dan melanggar hak didik anak untuk melanjutkan pendidikan dalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) tercinta. Bila perlu Penerimaan Siswa Baru (PSB) tahun 2011 di Kota Pontianak dibatalkan saja. Wakil orangtua siswa kabupaten se-Kalbar, Karim Suphendy Kabupaten Kubu Raya. 081345113266 7-7-2011
Jl. Tanjung Sari No. 168 (A. Yani), Pontianak, Telp. (0561) 582829, 08164997885
20.59
Harus Tegas Hukum memang harus tegas dan jelas. Setuju dengan Walilkota Pontianak terkait dengan kasus jalan akses yang melewati Vigor. Pidana yang ancamannya mati, seumur hidup, belasan tahun aja masih ada yang berani melanggar, apalagi ini hanya denda. KUHP (karena uang habis perkara) banyak uang gampang mereka bayar. Yang pasti selama aturannya ada dan memang berpihak untuk umum, kami pasti dukung Bapak Sutarmidji. Aturan wajib ada. Tegas adalah harus. Berani adalah tantangan. Bravo, jangan mundur.
CABANG PONTIANAK PENGUMUMAN NO. 007/152/CAB-PTK/2011
085822100112 24-6-2011
17.58
SMS Pengganggu Kepada Yth Manajer Telkomsel. Saya pelanggan Tekomsel sejak tahun 2007 sampai sekarang. Pada hari Minggu, saya mendapat SMS dari nomor 9889 yang isinya memberitahukan rencana pernikahan Anang dan Syahrini. Saat SMS tersebut masuk, pulsa saya tersedot Rp 2000. Padahal saya tidak mendaftar konten SMS apa-apa. Atas kejadian tersebut saya dirugikan. Meskipun nilainya tidak besar, tapi membuat saya kecewa dengan operator Telkomsel yang seenaknya mengirimkan berbagai macam SMS yang sangat mengganggu dan merugikan kenyamanan pengguna Telkomsel. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih. 085252396858 3-7-2011
PT. PLN (PERSERO) WILAYAH KALBAR
15.50
Sehubungan akan dilaksanakannya pekerjaan pemeliharaan jaringan Distribusi Terpadu maka dengan sangat terpaksa kami akan melakukan pemadaman pada lokasi dibawah ini, mohon maaf atas ketidak-nyamanannya : Tanggal & Waktu
Penyulang
Lokasi
Sabtu, 09 Juli 2011 Pk. 08.00 s/d 17.00 Wib
Wajok 4
Anjungan, Toho, Menjalin, Sompak Karangan, Darit, Sidas dan Sekitarnya.
Minggu, 10 Juli 2011 Pk. 08.00 s/d 17.00 Wib
Senggiring 3
Sidas, Pahauman, Senakin, Sebadu, Sala Tiga, Mandor, Anjungan dan sekitarnya
Pontianak, 07 Juli 2011 HUMAS PLN CABANG PONTIANAK Untuk pelayanan pengaduan pelanggan melalui SMS anda dapat mengirimkan SMS ke :
No.HP. 08115718811 Tekad PLN Memberikan pelayan yang terbaik untuk kepuasan pelanggan
Penerbit: PT Kapuas Media Utama Press. Pembina : Dahlan Iskan. Direktur/Pemimpin Umum: Djunaini KS. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: R Rido Ibnu Syahrie. Koordinator Liputan: Hamka Saptono. Dewan Redaksi: Mahmudi, Anton Perdana, Yuni Kurnianto, Elfrida Sinaga, Misrawie, Hermanto. Staf Redaksi: Arman Hariadi, Abdu Syukri, Julianus Ratno, Samsul AriÂżn. Umum dan Personalia: Djailani Kasno. Kota Pontianak: Indra Nova Jarta Kusuma. Biro Mempawah: AlÂż Shandy (Jl Teratai Blok A No 3 Telp 0561-691326). Biro Kubu Raya: Yuniardi. Biro Singkawang: Mordiadi. Biro Sambas: M Ridho (Jl. Sukaramai Komp Didis Permai Blok G10, Desa Dalam Kaum, Sambas Telp. 0562-392738). Biro Sanggau: M Khusyairi (Ka Biro) (Jl H Juanda Kel Beringin Telp 0564-21525). Biro Landak: Kundori (Jl Jalur 2 Ngabang depan Wisma Usaha Jaya Pal.2 Ngabang). Biro Kayong Utara: Kamiriludin (Ka Biro) (Jalan Simpang Tiga Desa Siduk, Kecamatan Sukadana). Ketapang: Kiram Akbar. Biro Sekadau: Antonius Sutarjo (stinger). Biro Kapuas Hulu: Kholil Yahya (Jl M Yasin, Putussibau Utara No 3 (Telp. 0567 22877). Biro Melawi: Sukartaji (Ka Biro) (Jl Juang Nanga Pinoh. Telp. 0568-22069). Biro Sintang: Suhardin (Jl Oevang Oeray Baning Sintang (Lantai 2 Graha Pena Kapuas Post Sintang). Biro Bengkayang: Yopi Cahyono. Promo Bisnis: Darussalam. Sekred: Juliati Fitria.
SIUPP: Nomor. 792/Menpen SIUPP/1998 Tanggal 9 Desember 1998. Terbit 7 kali/minggu
Alamat: Jalan Arteri Supadio Km 13,5. Telepon: (0561) 768677 (hunting), 725550. Fax: (0561) 768675. Telepon: (0561) 743344 (hunting), 760646. Fax: (0561) 760147.
Pracetak/Tata Wajah: Mustaan (Koordinator), Dennis, Defri (ii), Yudi. Website: Hendra Ramawan (Koordinator). Keuangan: Afrina Rosanty. Iklan: Uray Kamaruzaman (Manager), Jenggo, Deny A, A Jaiz. Pemasaran: Rosadi Jamani (Manager), Divisi Even: Mohamad Qadhafy. Distribusi: Abubakar. Iklan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No. 4 Pasar Minggu, Jakarta Selatan 12560 Telp. 78840827 Fax. (021) 78840828 Tarif iklan per milimeter kolom: Hitam putih Rp 7.000,00. Spot colour: Rp 10.500,00. Full colour: Rp 15.000,00. Iklan baris: Rp 5.000,00/baris (minimal dua baris maksimal 10 baris). Harga Eceran: Rp 2.500,00. Harga Langganan: Rp 65.000,00/bulan, (luar kota tambah ongkos kirim). Bank: Bank Mandiri Cabang Pontianak Sidas. Percetakan: PT Akcaya Pariwara. (Isi di luar tanggung jawab percetakan).
3
P R O
pontianak
Sabtu, 9 Juli 2011
Jaminan Kesehatan Tenaga Kerja
Komisi C Datangi Mega Mal Salah satu aktivitas mahasiswa STKIP-PGRI.
Aktualisasikan Iptek
STKIP-PGRI Pontianak Gandeng Stakeholder PONTIANAK. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) merupakan salah satu penentu kemajuan suatu bangsa yang tidak hanya bermanfaat untuk pemenuhan kesejahteraan ďŹ sik, tetapi juga berpengaruh pada tercapainya kondisi kenyamanan, keamanan pada diri individu yang menghuni alam semesta (Negara). Demikian dikatakan Prof. Drs. Suranto, MSc, PhD, saat menyampaikan paparannya dalam Seminar Bioteknologi Modern , belum lama ini di Gedung Rektorat STKIP-PGRI Pontianak. Kebutuhan primer akan hidup manusia, seperti makan, minum tidak lepas akan tersedianya sumber daya alam yang dimiliki dan yang diusahakannya. Demikian juga keamanan dan kenyamanan individu warga Negara, tentunya berhubungan erat dengan perangkat keamanan suatu bangsa. Kedua hal tersebut sangat erat hubungannya dengan ilmu pengetahuan yang dikembangkan oleh bangsa atau Negara tersebut, terangnya. Arti penting dari eksistensi ilmu pengetahuan dewasa ini, tidak lepas dari peran para ilmuwan tempo dulu yang telah dengan gigihnya memulai dan meletakkan konsep-konsep dasar ilmu pengetahuan baik yang bersifat eksata (Ilmu Pasti) maupun ilmu social ataupun humaniora. Ilmu dasar (seperti ďŹ sika kimia dan biologi) yang semula dikembangkan dengan alat//pendekatan yang relative sederhana hingga sekarang dengan pengembangan alat yang lebih canggih /rumit sehingga telah memungkinkan untuk menguji fenomena-fenomena alam yang dulu masih samar-samar diketahui, sekarang telah dapat dibuka dan dibuktikan dengan relative gamblang dan terus perlu pengembangan yang tiada henti sampai dengan bantuan penemuan-penemuan alat canggih yang berukuran sangat kecil atau dengan teknologi nano, imbuhnya. Begitu pentingnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dalam menjamin kelangsungan suatu bangsa. Lebih ekstrem lagi, Ilmu Pengetahuan dan teknologi dapat disamakan/ diibaratkan sebagai pemegang kekuasaan. Dengan kata lain bahwa Ilmu Pengetahuan dan Teknologi adalah penentu dan bersifat lebih mendahului tentang masalah politik dan militer. Meskipun Ilmu Pengetahuan dipandang sebagai sesuatu yang mutlak dipertahankan dan dikembangkan namun menurut Dirjen Pasca Sarjana dari Universitas Sebelas Maret, Surakarta ini menuturkan, kata kuncinya dalam pengejahwantahannya adalah bagaimana political will dan good will dari pemerintah, khususnya dalam pengembangan IPTEK dan Sumber Daya Manusia (SDM). Nampaknya konsistensi pemimpin bangsa ini menjadi salah satu komitmen yang harus terus diusahakan dan digelorakan, sehingga apa saja yang pernah dirintis dan dicapai bangsa Indonesia tempo dulu perlu ditengok dan dipertimbangkan lagi untuk dipertimbangkan kelanjutnya, ujarnya. Sungguh suatu prestasi membanggakan yang perlu dibangkitkan kembali agar kemampuan IPTEK putra-putra terbaik bangsa ini dapat dioptimalkan untuk kebaikan dan kebanggaan bangsa sendiri dapat dipertimbangkan lagi kelangsungannya. Ini tentunya juga akan berdampak positif pada prestise bangsa Indonesia. Apabila kita melihat sejarah bangsa ini, dimasa lalu kita pernah berjaya dengan hasil pangan (padi) yang swasembada. Dibalik keberhasilan dimasa lalu dan sekarang akan diupayakan kembali, sebaiknya kita tetap perlu waspada dan terus berusaha untuk mencoba bagaimana pengetahuan ilmu dasar (biologi, kimia, ďŹ sika dan matematika) dan pertanian perlu diusahakan pengembangannya dalam rangka senergitas pemenuhan kebutuhan pangan yang berkualitas serta perlu program yang matang/seksama apabila berkehendak untuk mengekspor kelebihan hasil panen padi yang dimiliki. Dalam arti yang lebih fundamental bahwa kebutuhan pangan dalam negeri sudah terpenuhi dengan baik, imbuhnya. Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana Seminar, Abang Saparudin, MPd mengatakan, seminar itu untuk membuka cakrawala, wawasan bagi dosen muda baik dosen tetap dan dosen kontrak di STKIP-PGRI Pontianak, untuk lebih peka dalam mengikuti modernisasi zaman. Terkait perkembangan dunia pendidikan dan teknologi.(oVa)
PONTIANAK. Belum sepenuhnya tenaga kerja di Kota Pontianak mendapat Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Jamsostek), menjadi perhatian serius Komisi D DPRD Kota Pontianak. Memastikan hal itu, bersama Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pontianak para wakil rakyat ini mendatangi Pontianak Mega Mal. Kamis (7/7). Mengawali pembicaraan, Ketua Komisi D, Mujiono mengungkapkan bahwa pemerintah pusat maupun pemerintah daerah banyak mengeluarkan kebijakan untuk masyarakat miskin seperti Jamkesmas, Jamkesko dan Jampersal. Bahkan tahun 2012, seluruhnya bisa terakomodir dan dirasakan oleh masyarakat. Tapi jangan lupa, bahwa Jamsostek bagi tenaga kerja juga sangat penting dan perusahaan yang berada di Indonesia harus mematuhinya. Karena masalah tenaga kerja, sudah diatur di dalam UU nomor 13 tahun 2003 tentang ketenagakerjaan. Dimana UU itu mengisyaratkan, para pekerja lepas harus mendapatkan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Jamsostek). Kami datang untuk mendorong pihak perusahaan, agar memberikan Jamsostek pada tenaga kerja mereka. Hal ini tidak hanya berlaku bagi tenaga
Pertemuan antara Komisi D DPRD Kota Pontianak bersama perwakilan karyawan Mega Mal mengenai jaminan kesehatan bagi pekerja. ANTON PERDANA
kerja di Mega Mal saja, tapi seluruh tenaga kerja di Kota Pontianak, katanya. Ia juga menilai, kondisi tenaga kerja di Kota Pontianak sangat memprihatinkan. Jika tidak ada jaminan, dirinya yakin kemiskinan semakin bertambah. Mujiono memandang, dengan Upah Minimum Kota (UMK) Pontianak Rp 895 ribu, belum tentu diikuti perusahaan. Paling realisasi hanya Rp 600 ribu. Kalau seorang tenaga kerja tidak masuk karena sakit, keras biayanya bisa lebih dari Rp 3 juta. Kalau dimasukkan dalam program Jamsostek, jelas akan memberikan kemudahan bagi perusahaan. Makanya saya meminta, pihak Pontianak Mega
Mal dan pelaku usaha lainnya segera memasukkan tenaga kerjanya dalam program jamsostek, paling tidak jaminan kesehatan dan kecelakaan, tegasnya. Salah seorang anggota Komisi D, Mansyor melanjutkan, dorongan yang mereka lakukan, sesungguhnya salah satu tugas selaku wakil rakyat, dan memang setiap bulan mereka melakukan kunjungan ke lapangan. Untuk mengecek apakah perusahaan telah melaksanakan kewajiban pada tenaga kerjanya atau tidak. Apa yang kami lakukan sebagai fungsi pengawasan, dilakukan agar perusahaan dapat melaksanakan aturan dan amanah Undang-Undang khususnya mengenai Jamsostek.
Apakah sudah diterapkan atau tidak? ucapnya. Ia menilai pihak Mega Mal ataupun Matahari, belum semua melaksanakan kewajibannya untuk mengikutsertakan tenaga kerjanya ke dalam program Jamsostek. Sebab ia pernah mempertanyakan masalah ini kepada dua orang karyawan di Mega Mal tersebut. Saya pernah menanyakan masalah ini kepada karyawan Mega Mal, tapi jawabannya tidak tahu. Bagaimana kalau mereka sakit atau kecelakaan, dan mereka menjawab itu semua ditanggung sendiri. Kalau memang itu benar, maka hal tersebut harus menjadi perhatian pihak perusahaan, terangnya. Ditempat yang sama, Kepala bagian Pemberdayaan Masyarakat Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pontianak, Kusmandi menegaskan, tidak peduli apakah itu karyawan tetap atau tidak, perusahaan tetap harus memperjuangkan nasib mereka. Terutama jaminan kesehatan dan kecelakaan. Ia juga mengingatkan saat ini banyak perusahaan yang mengikat karyawannya dengan kontrak. Jika dikaitkan dengan UU nomor 13 Tahun 2003, Tentang Ketenagakerjaan, maka pemerintah tidak mengenal sistem kontrak, pemerintah hanya mengenal perjanjian kerja. Kami
hanya melihat perjanjian kerja antara perusahaan, dan tenaga kerja. Pada saat dan waktu tertentu, perusahaan jangan menghianati pekerja, tukasnya. Ia menilai, persoalan ini sering dialami dan pihak perusahaan lebih sering melanggar, entah mereka mengerti atau tidak. Karena seringkali ditemukan, sistem kontrak yang dilakukan perusahaan sama saja tidak menghargai pekerja. Jika pekerja mendapat kontrak dua tahun, dan kemudian ditambah satu tahun itu tidak masalah, tapi setelah itu perusahaan harus mengangkat pekerja tersebut menjadi karyawan tetap, contohnya. Ia mengingatkan, pihak Mega Mal agar menyatukan persepsi agar yang melakukan pengawasan dalam hal ini pemerintahan tidak direpotkan dengan tingkah perusahaan. Sehingga pekerja bisa melaksanakan kewajiban, dan mendapat haknya dengan baik dan perusahaan bisa mendapatkan keuntungan. Managernya Pontianak Mega Mal, yang biasa disapa Gigi, pada prinsipnya mengerti dengan apa yang dikatakan DPRD Kota Pontianak dan Dinas tenaga Kerja. Ia meyakini, pihaknya telah melaksanakan kewajiban sesuai dengan peraturan yang berlaku. Seperti yang ada di sini semuanya diikutsertakan jamsostek, katanya.(oVa)
Antrean BBM Kembali Warnai SPBU
Kelangkaan Solar Picu Harga Sembako Melambung PONTIANAK. Antrean kendaraan cukup panjang kembali menghiasi SPBU di Jalan Komyos Sudarso, Jeruju. Kondisi itu menuai pertanyaan dari wakil rakyat yang duduk di DPRD Kota Pontianak, karena PT Pertamina Wilayah Kalbar selalu mengklaim stock BBM aman. Kerisauan yang disampaikan Widodo, anggota Komisi D DPRD Kota Pontianak ini tidak berlebihan. Karena antrean yang kerap kali terjadi, sering menimbulkan antrean panjang hingga membuat kemacetan cukup panjang. Ada apa lagi dengan PT Pertamina Kalbar. Sejak kedatangan Presiden RI lalu, sampai sekarang kondisi BBM khususnya jenis solar masih saja memprihatinkan. Sekarang saja saya masih terjebak kemacetan, kata Widodo, pada Equator usai melangsungkan kunjungan kerja di Mega Mal, Kamis (7/7). Widodo yang juga anggota fraksi PPP Kota Pontianak ini menilai, kondisi itu adalah permasalahan klasik yang kerap terjadi. Karena tidak disikapi serius oleh pihak PT
Widodo
Pertamina. Buktinya, BBM jenis solar kembali sulit didapat, dan harus mengantre cukup lama. Ngantri BBM sepertinya sudah menjadi pemandangan biasa sekarang ini, lihat saja pada pagi atau siang hari jalan macet, yakin Widodo. Menurutnya, Pertamina Kalbar harus memberikan penjelasan pada masyarakat, apa sebenarnya yang terjadi. Apakah kuota BBM di Kalbar sudah tidak cukup lagi untuk memenuhi kebutuhan. Kalau tidak cukup lagi karena ada peningkatan jumlah
kendaraan, ya ditambah kuotanya, ajukan ke Pertamina Pusat. Tapi pihak Pertamina kerap kali mengatakan BBM aman, kalau memang aman tidak mengantre lagi seperti sekarang, sesal Widodo. Bukan itu saja, sulitnya mendapatkan solar, berdampak terhambatnya kelancaran operasional kendaraan-kendaraan angkutan barang yang membawa sembilan bahan pokok. Sebentar lagi bulan Ramadhan, saya sangat berharap PT Pertamina dapat memenuhi kebutuhan stock BBM solar. Sehingga harga
barang tidak melambung, karena sulitnya mendapatkan solar. Biaya angkutan pun melonjak naik, hal ini jelas memicu kenaikan harga semboka yang dibawa pengusaha, jelasnya. Sehingga dirinya berharap, semua pihak terkait dapat kembali duduk satu meja menyelesaikan permasalahan tersebut. Kepentingan saya stock BBM aman, sehingga jalan tidak macet lagi. Terpenting lagi harga sembako tidak melambung, jangan karena masalah BBM masyarakat semakin merasakan sulit, ujarnya. (ton)
kalbar raya
4 Belanda Rangkul WWF Kalbar
Pimpinan DPRD Coreng Nama Baik Lembaganya
PONTIANAK. Pemerintah Belanda menjajaki kerja sama dengan World Wide Fund for Nature (WWF) Kalbar. Kerjasama itu bertujuan untuk keseimbangan perkembangan ekonomi dan pemeliharaan alam serta lingkungan di provinsi itu. Di bidang ini terbuka peluang besar di Indonesia bagi perusahaan Belanda, misalnya di bidang pertanian yang berkelanjutan, jelas Ben Knapen Menteri Urusan Eropa dan Kerja Sama Pembangunan Belanda saat bertemu dengan WWF Kalbar di Pontianak. Kunjungan dirinya ke Kalbar karena melihat dalam beberapa dekade terakhir banyak hutan ditebang untuk perkebunan dan pertambangan. Pemerintah Belanda saat ini sedang mendalami kerja sama dengan Indonesia bidang perdagangan, produksi yang berkelanjutan, pengelolaan air dan hukum. Bersama rekan sejawat saya dari Indonesia, saya telah membahas tentang fokus baru yang diarahkan oleh kabinet dalam kebijakan Kerja Sama Pembangunan Belanda untuk mendukung hubungan Belanda-Indonesia yang lebih dalam, jelas Ben Knapen. Dia menilai, banyak hal yang dapat dijadikan bahan kerja sama antarkedua negara. Misalnya, kata dia, keamanan dan ketertiban hukum, ketahanan pangan serta air. Belanda-Indonesia merupakan mitra kerja sama yang strategis. Kedua negara terdapat banyak perusahaan dan organisasi yang dapat saling menemukan dengan cara alami, papar Ben Knapen. Dirinya berambisi, Belanda dapat melakukan investasi di sektor-sektor di mana negaranya memiliki nilai lebih serta terbuka peluang bagi dunia usaha Belanda. Sejak tiba di Indonesia Senin (4/7) lalu, Knapen sudah menjajaki kerja sama dengan melakukan beberapa pertemuan seperti dengan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Armida Alisjahbana, Wakil Menteri Luar Negeri Triyono Wibowo, serta Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Patrialis Akbar. Selain akan melakukan kerja sama bidang hukum, kami juga menjajaki kerja sama pengelolaan air dan ketahanan pangan, hak asasi manusia dan pemberantasan korupsi, tegas Ben Knapen. (jul)
PONTIANAK. Nama baik DPRD Kalbar dicoreng oleh pimpinan lembaga tersebut. Ketidakhadiran empat unsur pimpinan DPRD pada Rapat Paripurna DPRD Kalbar disikapi seluruh fraksi di lembaga wakil rakyat tersebut, Jumat (8/7). Sembilan Fraksi di DPRD langsung menggelar konferensi pers di ruang rapat pimpinan DPRD. Ketua Fraksi PAN, Sy Izhar Asyyuri dipercayakan sebagai juru bicara seluruh fraksi untuk menyampaikan sikap yang sudah ditandatangani pimpinan fraksi dan perwakilannya. Fraksi PDI Perjuangan Markus Jimi, Fraksi Golkar Awang SoďŹ an Razali, Fraksi Demokrat, Ary Pudianti SE, Fraksi PPP Sukardi, Fraksi PAN Sy Izhar Assury, Fraksi PKS Sabirin, Fraksi Hanura H Baisoeni ZA, Fraksi Katulistiwa Bersatu Sy Umar Alkadrie, Fraksi Gerindra Sejahtera Baru Suprianto STh MSi. Izhar menjelaskan, dalam rapat paripurna DPRD Kalbar ke 10 masa persidangan II tanggal 8 Juli 2011 dengan agenda penyampaian tanggapan Gubernur Kalbar atas penjelasan DPRD Kalbar terhadap Raperda Inisiatif DPRD Kalbar tentang Tata Cara Penyusunan dan Pengelolaan Prolegda tidak dihadiri empat unsur pimpinan DPRD. Keempat pimpinan DPRD itu yakni Minsen SH selaku Ketua
Para pimpinan dan perwakilan fraksi di DPRD Kalbar menggelar konferensi pers menyikapi ketidakhadiran satupun pimpinan DPRD Kalbar.
DPRD Kalbar dari PDI Perjuangan, Ir Prabasa Anantatur MH selaku Wakil Ketua DPRD Kalbar dari Partai Golkar, Drs Nicodemus R Toun MM selaku Wakil Ketua DPRD Kalbar dari Partai Demokrat dan Ahmadi Usman SAg selaku Wakil Ketua DPRD Kalbar dari PPP. Dijelaskannya lagi, keempat pimpinan itu secara bersamaan tidak berada di tempat karena melaksanakan tugas luar daerah. Karena itu, demi tetap terlaksananya kegiatan agenda rapat paripurna sebagaimana yang telah dijadwalkan, berdasarkan ketentuan tata tertib DPRD pasal 77 ayat (1) dan ayat (2) paripurna tetap berjalan. Izhar melanjutkan, atas dasar
Jalan Provinsi Ditargetkan Tuntas 2014 PONTIANAK. Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kalbar menargetkan pengerjaan jalan berstatus nasional di provinsi itu dapat tuntas pada 2014 mendatang. Harapan kami jalan berstatus nasional 94 persen dapat terselesaikan, kata, Jakius Sinyor, Kepala Dinas Pekerjaan Umum KAlbar, kemarin. Dia mengungkapkan, hasil rapat dengan Kementerian Pekerjaan Umum menargetkan jalan berstatus nasional di Kalbar dapat mulus pada 2014 mendatang. Tentunya kami berterima kasih sekali, berarti pemerintah pusat sudah berusaha untuk itu, ucap Jakius. Dijelaskannya, sekitar
Sabtu, 9 Juli 2011
40 persen jalan nasional mengalami kerusakan dari 1.600 kilometer. Kerusakan jalan nasional itu yang sedang dalam perbaikan, sekarang ini sudah mencapai 50 persen perbaikannya, terang Jakius. Namun, dirinya berharap, penyelesaian 2014 itu tidak hanya perbaikan pada jalan yang rusak. Tetapi juga termasuk pemeliharaan rutin, berkala serta peningkatan. Disinggung realisasi pembangunan Jembatan Tayan, Jakius mengatakan pihaknya melakukan tender ulang. Saat ini memang belum diketahui siapa pemenangnya, tetapi diperkirakan sekitar Agustus mendatang sudah tahu siapa pemenan-
ganya. Sehingga program pembangunan jembatan itu dapat dilaksanakan, katanya. Perbaikan jalan nasional, kata Jakius, dana dari APBN mengalami peningkatan. Provinsi Kalbar pada 2011 mendapat alokasi sebesar Rp1,4 triliun atau naik 100,7 persen dari tahun sebelumnya. Dan nomor dua terbesar di Pulau Kalimantan setelah Kalimantan Timur. Dinas PU Kalbar memprioritaskan perbaikan jalan status nasional pada 2011 untuk poros Jalan Tayan-Sanggau, Sanggau-Sekadau, TebelianNanga Pinoh dan dilanjutkan dengan Jalan Sintang-Bukit Kelam, tuntas Jakius. (jul)
itu dan berdasarkan daftar hadir anggota DPRD yang memenuhi ketentuan pasal 77 ayat (2) jumlah kehadiran terbanyak dari Fraksi PDI Perjuangan empat orang, Fraksi Golkar empat orang dan Fraksi Demokrat empat orang. Karena itu, anggota dari Fraksi PDI Perjuangan dan Fraksi Golkar dapat mewakili dan melanjutkan rapat paripurna tersebut sebagai pimpinan sidang. Hadir secara keseluruhan anggota dalam paripurna itu sebanyak 28 orang, maka rapat paripurna dinyatakan memenuhi quorum dan dapat dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, jelas dia. Meski demikian fraksi-fraksi di DPRD Kalbar menyayangkan
hal tersebut. Mereka menyatakan dua sikap. Ada dua sikap seluruh fraksi di DPRD untuk harus menjadi perhatian unsur pimpinan, kata Izhar. Pertama, jelas dia, Fraksi DPRD Provinsi Kalbar menyesalkan ket idakmampuan pimpinan DPRD dalam berkoordinasi, agar dalam suatu rapat paripurna tetap dapat dihadiri oleh salah satu dari unsur pimpinan Dewan. Walaupun dalam ketentuan tata tertib DPRD Kalbar, telah mengkoordinir kemungkinan terjadi sebagaimana peristiwa rapat paripurna DPRD Kalbar tentang penyampaian tanggapan gubernur terhadap penjelasan DPRD terhadap Raperda Inisiatif tentang Penyusunan Prolegda, yang tidak dihadiri pimpinan dewan. Hal ini hendaknya hanya dipergunakan pada situasi yang mendesak atau emergency. Kedua, kata Izhar, setelah terjadi rapat paripurna yang tidak dihadiri empat unsur pimpinan tersebut, maka Fraksi-Fraksi DPRD meminta agar segera dilaksanakan rapat koordinasi antara pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kalbar. Hal ini akan segera diagendakan dalam waktu dekat dan kesempatan yang paling awal, di mana harus dapat dirumuskan pada rapat tersebut pembagian kerja dan tugas antara Ketua dan Wakil
Ketua DPRD. Mensinergikan pelaksanaan agenda-agenda kegiatan dan materi kegiatan dari alat-alat kelengkapan DPRD. Pada kesempatan itu juga, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kalbar, Ary Pudianty mendesak pimpinan DPRD Kalbar melakukan koordinasi dan segera melaksanakan rapat pimpinan DPRD Kalbar beserta seluruh anggota DPRD Kalbar pada Senin (11/7). Dirinya juga meminta Badan Kehormatan DPRD Kalbar harus bertindak memanggil unsur pimpinan yang tidak menghadiri atau memimpin rapat paripurna DPRD Kalbar itu. Menurut Ary, masalah koordinasi antar pimpinan memang sudah lama tidak dijalankan unsur pimpinan, makanya bisa terjadi seperti ini. Ketidakhadiran unsur pimpinan DPRD Kalbar dalam rapat paripurna menandakan ketidakmampuan pimpinan mengayomi dan berkoordinasi, tegas politisi daerah pemilihan Kota Pontianak ini. Anggota Fraksi PKS DPRD Kalbar, Sabirin juga menilai, antar pimpinan memang tidak sinkron dan tidak ada koordinasi. Biasanya kalau tidak ada pimpinan rapat paripurna ditunda. Saya harapkan pimpinan untuk segera melakukan koordinasi sehingga masalah ini kedepan tidak terjadi kembali, ujarnya.(jul)
Wagub Tepis Tudingan Tak Hargai DPRD PONTIANAK. Pernyataan anggota DPRD Kalbar Tony Kurniadi membuat resah Wakil Gubernur ( Wagub) Kalbar, Christiandy Sanjaya. Orang nomor dua di Bumi Khatulistiwa itu dengan tegas menepis tudingan eksekutif tidak menghargai lembaga DPRD Kalbar. Penegasan itu disampaikan Wagub menyusul statement legislator PAN yang menyatakan eksekutif tidak menghargai harkat dan martabat DPRD, karena beberapa kali paripurna akhir-akhir ini hanya diwakili pejabat setingkat asisten. Bahkan, penegasan itu disampaikan Wagub di hadapan anggota DPRD Kalbar pada si-
dang paripurna penyampaian tanggapan gubernur terhadap penjelasan DPRD terhadap Raperda Inisitif tentang Penyusunan Prolegda, di ruang Balairung Sari DPRD Kalbar, Jumat (8/7). Sebelum rapat dimulai, saya ingin menanggapi statement saudara Tony Kurniadi di koran yang menyebutkan gubernur, wakil gubernur dan Sekda tidak hadir pada sidang paripurna belakangan ini, ungkap Christiandy. Dia menjelaskan, ketidakhadiran dirinya, Gubernur Kalbar dan Sekda Kalbar dalam beberapa kali sidang paripurna itu dikarenakan sedang berada di luar negeri karena dinas luar. Bukan kita tidak menghargai, tapi karena
ada agenda-agenda tugas kita di luar, kata Christiandy. Tidak sampai di situ, dijumpai usai paripurna, Wagub kembali menegaskan, kalau pihaknya tidak ada maksud untuk tidak menghargai apalagi melecehkan lembaga wakil rakyat tersebut. Contoh sidang hari ini (kemarin, red) saya hadir, ucap Christiandy. Namun, dia mengingatkan, meski baik anggota legislatif maupun gubernur dan wakil gubernur dipilih bukan untuk dihormati atau tidak, yang terpenting adalah pembangunan di Kalbar tetap jalan. Yang perlu dipahami, kita dipilih bukan buat gengsi-gengsian, bukan merasa dihormati atau tidak, yang terpenting pembangunan
jalan terus, meskipun undangan kita tidak hadiri. Kita juga tidak merasa dihargai atau tidak, melayani rakyat, itu kita laksanakan. Biar masyarakat yang menilai. Yang penting pembangunan jalan, pelayanan kepada masyarakat jalan, kata Christiandy. Sebelumnya, legislator PAN Tony Kurniadi, menyesalkan ketidakhadiran gubernur, wakil gubernur dan Sekda dalam beberapa kali paripurna. Menurutnya, pada sidang paripurna seharusnya gubernur atau wakil gubernur Kalbar yang mewakili pemerintah daerah, misalkan dalam memberikan jawaban pandangan umum ataupun hal yang lain yang bersifat urgensi.,(jul)
Promo Tepat Sasaran Hanya Rp15.000/hari
* Syarat dan Ketentuan Berlaku
JASA ANGKUTAN BARANG OJEK PICK UP
Melayani : • Rental/sewa pick up (L300), Carry, Grand Max, Zebra, Hilux • Angkutan (Pindahan rumah, kost dll) • Antar Jemput barang (dalam & Luar kota)
085654695608 081256815588
Tidak Melayani SMS
Buat apa Bayar Mahal Kalau hasil nya Sama
Pasang 6 x Terbit 7 Kali Pasang 25 x Terbit 30 Kali
Express Express Mitra Dalam Perjalanan Anda
LEMBAGA PELATIHAN KERJA SWASTA Full ac Melayani : 1. Pelatihan mekanik motor reguler 2. Pelatihan mekanik mobil reguler 3. Pelatihan analisa engine dgn komputer/Scanner EFI 4. Penyediaan alat Scanner EFI 5. Service mesin EFI, Reset Oil, Mobil : Asia, Amerika dan Eropa
Jl. Tabrani Ahmad No. 16-19 Sui Jawi Dalam Pontianak Barat Telp (0561) 773672 HP 0811563377
DINAS KEBERSIHAN DAN PERTAMANAN KOTA PONTIANAK Jl. Kom Yos Sudarso
SEDOT WC Hub: Telp. (0561)772807
Fasilitas: 1 Unit instalasi pengolahan IPLT 2 Unit kendaraan jenis vacuum truck
TAXI RJ
TRANSPORT MELAYANI : - Antar Jemput Luar - Dalam Kota - Menerima pengiriman dokumen & Paket TUJUAN : - Sintang - Pontianak (PP) H u b
: 081352462870 085348154631 ALAMAT :
PONTIANAK SINTANG (081256599913) (082149172370) Jl. KH. ACHMAD DAHLAN No. 24 Jl. MT. HARYONO (Armada Kijang Innova) (Pintu Gerbang BTN)
Armada Melayani : Toyota Vios - Sewa Mobil - Antar Jemput dalam Kota-Bandara - Sewa / Jam + Supir
Hubungi :
REFLEXIOLOGI TITIK-TITIK AMPUH
DP 10% S/d 4 Th
Xenia
Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 18 Pontianak (Jl. Penjara / dpn Jl. Beringin)
Telp. (0561) 743999
Grand Max PU-BOX Gran Max
Segera Hubungi :
DODY 08125608423, 0561-7565151 Innovation for Tomorrow
Proses Mudah dan Cepat
LUXIO
RANGER RAS CABIN
Dapatkan Cash Back s/d 15 jt
D PH MURA
FORD FIESTA
A
X
I
280 jt Cashback s/d
25 jt
Buruan Beli Daihatsu Dapatkan Promo Undian “ “DAHSYAT DAHSYAT� � Promo Undian Bulan Juni S/d Oktober 2011
194 jt RANGER | ESCAPE |EVEREST | FIESTA
Hubungi: YAYAT Hp: 08125721381 / 085252465555
Gran Max Pick up
Xenia VVT-i
DP mulai 10%
DP mulai 10 %
TERIOS • SIRION • LUXIO • GRAN MAX PU/MB 08125747270 Hub: 0561-7062289
SUI JIN
IZIN PRAKTEK DINKES NO. 448/574 PKPM 2002 PENYAKIT YANG DAPAT DISEMBUHKAN
EJAKULASI DINI • LEMAH SYAHWAT • MANI ENCER • IMPOTEN • PROSTAT • HERNIA • KANKER PAYUDARA • KANKER RAHIM • KEPUTIHAN • TERLAMBAT DATANG BULAN • BELUM PUNYA KETURUNAN • KISTA • AMANDEL • ASAM URAT • MATA RABUN • FLU/PILEK MENAHUN • TELINGA BERNANAH • AMBAYEN/WASIR • STROKE • DIABETES • GINJAL • TUMOR • LIVER • REMATIK • GONDOK • POLIP • AYAN • MAAG • SIPILIS • JANTUNG • ASAM URAT • ASMA • DARAH TINGGI/RENDAH • EXIM/GATAL-GATAL DITANGANI LANGSUNG OLEH SHINSHE MURSYID AL MUDAWALI HP. 081345500116 Jl. Tanjungpura Gg. Kamboja No. 19 Samping Ramayana Mall Pontianak Buka: 08.00-20.00 WIB
ARIS TAXI Pontianak - Sanggau
- Melayani Carter Dalam & Luar Kota - Pengiriman Barang Telp : (0561) 7161816 Telp (0561) 3305303 Hp : 085245502235 (0561) 779655 081522675500 Hp : 081256271689 Sanggau Pontianak Kantor Cabang : Kantor Pusat : Jl. Ahmad Yani No. 24 Jl. Tabrani Ahmad (Samping Hotel Komp : Hasia Permai Merpati) No. B 8
Express
DP
11Jutaan
DISCOUNT s/d 25 Jutaan
Melayani Antar Jemput
Setiap Hari
DP 10% Proses
MUDAH & CEPAT
JOHANES
081256606125 0561 753897 7
Bunga
5,1
Pontianak - Putussibau
085650820539 081257268829
5
Tahun
%
Dp 10 %
( FREE Angsuran 1 Bln)
Hubungi :
Melayani : • Lebih 1000 Model Undangan Terbaru • Aneka Souvenir Kawinan ( Ratusan Model Ready Stock) • Cetak Yasin, Kop, Bon, Nota, Digital Printing
Kunjungi Workshop Kami :
*
Kardiansyah 081257282270 085654400673
Proses Mudah dan Cepat
Percetakan ANUGRAH Jl. Kh. Wahid Hasyim No. 60 Pontianak Telp. (0561) 7057240, 7537420 (depan supermarket asoka baru) Percetakan CV. ADI MULIA Jl. Komyos Sudarso Gg. Teratai 1 No. 9 Pontianak Telp. (0561) 773093, 08164983624
Tersedia Ra dio HT
RANGER RAS CABIN
UHF / VHF
Murah, Bergaransi, Berkualitas
D PH MURA
FORD FIESTA
SWIFT-APV-SX4-X OVER
Undangan & Souvenir tak
ce
Tenor
DRAGON
THERAPY
Innovation for Tomorrow
Daihatsu Daihatsu Sebar Sebar Hadiah Hadiah Terbesar! Terbesar!
T
Khusus menjual :
Kontak Person : Deny 0811570832 Jaiz 085245411544 Telp Iklan : 0561-721229
265 jt
184 jt RANGER | ESCAPE |EVEREST | FIESTA Hubungi: RIDHO F.S Hp: 081345366649
TOKO NAVIGASI Jl. Agus Salim 36 Ptk.
0561-760452
Referensi Promosi Dunia Usaha Terpercaya Pemasaran & Iklan Graha Pena Equator Jl. Arteri Supadio Km 13.5 Telp : 0561-721229
5 jendela usaha Selular
Hasil Usaha Bercahaya dari Kerajinan Limbah Kaca
kornet
FREE + Modem 3G + Perdana Flash
Rp 3.250.000 HP Pavilion G4-1002TU Ci3 Intel Core i3-2310M with Sandy Bridge DDR3 1 GB HDD 500GB
Rp 4.950.000 ADVAN G4D-62132 P6200 Intel P6200 DDR3 1 GB HDD 320GB LED 14.1"
HP MINI 110 (LINUX) Intel Atom N550 DDR3 1 GB HDD 320GB FREE + Voucher 100.000
Rp 2.870.000 HP Pavilion G4-1002TX Ci3 Intel Core i3-2310M with Sandy Bridge DDR3 2 GB HDD 500GB ATI RADEON 1 GB
Cash Back 80.000
Intel Atom N475 DDR3 1 GB HDD 250GB
Cash Back 100.000
HP MINI 210-1102 (RED)
Cash Back 170.000
Sebenarnya ini resep dari ibu mertua. Karena suami saya suka banget kentang dan kornet. Ternyata cara bikinnya gampang dan rasanya enak. Saya jadi sering banget bikin. Kalau suka pedas bisa ditambah cabai rawit ya! Bahan : 500 g kentang, kupas, potong kotak-kotak minyak utk menggoreng 1 (225 g) kaleng kornet sapi ½ sdt merica bubuk 5 buah cabai rawit merah, iris kasar, jika suka Cara Membuat : Goreng kentang dengan minyak banyak dengan api sedang hingga lunak dan agak kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Panaskan kornet di dalam wajan, adukaduk hingga lemaknya lumer dan agak hancur. Angkat. Campur kentang dan kornet sambil aduk hingga rata. Sajikan hangat. (dtc)
HP MINI 110 (W7 Starter) Intel Atom N550 DDR3 1 GB HDD 320GB FREE + Voucher 150.000
Rp 3.310.000 HP Pavilion G4-1003TX Ci5 Intel Core i5-2410M with Sandy Bridge DDR3 2 GB HDD 500GB ATI RADEON 1 GB
Rp 5.730.000
Rp 6.560.000
ADVAN P3N-51125
Toshiba C600-1001U C2D
Intel Atom Dual Core DDR2 1 GB HDD 250GB LED 13.3"
Intel Core 2 Duo DDR3 1 GB HDD 500GB LED 14.1" Intel HD Graphic
Rp 3.299.000
Rp 2.599.000
Rp 4.520.000
ADVAN G4i-35132T Ci3
ADVAN G4i-35132NT Ci3
ADVAN Deskbook
Intel Core i3-350M DDR3 1GB HDD 320 GB LED 14.1"
Rp 3.799.000
Intel Core i3-350M DDR3 1GB HDD 320 GB LED 14.1" Nvidia G Force 512Mb
Rp 4.099.000
Intel Dual Core E5500 DDR3 1 GB HDD 320GB Layar 15.6" All In One PC
Rp 3.099.000
CQ42-359TU P6200 Intel P6200 DDR3 1 GB HDD 320GB LED 14.1"
Rp 3.800.000 HP Probook 4420s Ci5
Rp 4.050.000 Intel Core i3-380M DDR3 1 GB HDD 320GB LED 13.3" Intel HD Graphic
Rp 5.450.000
Rp 5.880.000
Toshiba Pro C640-1022U Ci3
Printer Canon IP 2770
Rp 5.480.000 ADVAN M4-33125 Athlon AMD Athlon II Dual Core DDR3 1 GB HDD 250GB LED 14.1" Ati Radeon HD 4250
Rp 3.299.000
Intel P6200 DDR3 1 GB HDD 320GB LED 14.1"
Toshiba L630-1078U Ci3
Intel Core i5-480M DDR3 2 GB HDD 500GB Intel HD Graphic
Intel Core i3-380M DDR3 1 GB HDD 320GB LED 14.1" Intel HD Graphic
CQ42-457TU P6300
PRINTER WARNA MURAH!!!!!
Jalan Setia Budi No.26 Pontianak No. Telp 0561 740660/740770 Fax. 0561 747351 CQ42-401AU AMD Athlon AMD Athlon II Dual Core DDR3 1 GB HDD 320GB LED 14.1" ATI RADEON HD 4250
Rp 400.000
Rp 3.790.000
Printer Canon MP 258
Huawei E153 + 3 bln Flash
G42-372TU Core i3 Intel Core i3-380M DDR3 1 GB HDD 320GB LED 14.1" Intel HD Graphic
Cash Back 300.000
Kentang Kornet
Rp 220 ribu per unit. Dari hasil penjualan lampu hias maupun miniatur menara dari limbah kaca ini, Arfiyan bisa mengumpulkan omzet sebesar Rp 13 juta per bulan. Selama ini produknya lebih banyak dipasarkan di dalam negeri. Permintaan dalam negeri juga masih banyak, terutama di Jawa dan Bali, katanya. Dia memang sengaja lebih mementingkan pasar dalam negeri dibanding luar negeri. Apalagi banyak pelanggan yang datang dari hotel dan kolektor benda seni, baik di Surabaya mapun Bali. Kendala bahan baku memang tak pernah terjadi, namun pengemasan menjadi masalah. Dia mengaku mengalami kesulitan dalam proses pengemasan atau packaging saat pengiriman ke pelanggan. Kekhawatiran rusak menjadi penyebab. Kaca adalah produk yang sangat sensitif dan dapat rusak sewaktu-waktu, katanya. Karena itu, sampai saat ini, ia masih mencari cara yang paling tepat agar produk ini aman saat pengiriman. (peluangusaha)
Cash Back 450.000
Icip-icip
Proses pengerjaan yang lama, terutama saat finishing. Tekstur kaca yang kadang sulit dihaluskan membuat proses penyempurnaan tersebut membutuhkan waktu yang lama. Apalagi setiap produk dibuat satu-satu dengan tangan atau handmade. Tiap proses pembuatan memerlukan ketelitian dan kehati-hatian, agar tidak merusak bentuk yang telah dibuat. Dari penjualan produk suvenir dan miniatur kaca, Ismawan mengaku bisa mendapat omzet Rp 25 juta per bulan. Agar omzetnya naik, ke depan, dia akan memperbanyak penjualan miniatur gedung dan menara. Kami akan mulai membuat miniatur gedung terkenal di Semarang, paparnya. Selain itu, dia juga berharap mampu membuka toko ritel untuk menjual produk-produknya itu. Selain sebagai tempat jualan, toko tersebut rencananya juga akan dipakai sebagai tempat atau workshop membagi pengetahuan membuat produk olahan limbah kaca. Arfiyan Faris, pemilik galeri Seni Kaca Datar di Malang, juga berbisnis produk kerajinan limbah kaca. Produk-produk yang dibuatnya antara lain: lampu hias dan miniatur menara. Memakai strategi penjualan lewat internet, Arfiyan memulai bisnis ini sejak empat tahun lalu. Bahan bakunya sangat banyak dan pemainnya sedikit, katanya. Karena terbuat dari limbah kaca, maka ongkos produksi dapat ditekan seminimal mungkin. Selain motif ekonomi, dia juga mengaku terdorong menekuni bisnis ini untuk meminimalisasi dampak pencemaran lingkungan akibat limbah kaca. Arfiyan mengaku bisa menjual sekitar 80 produk kerajinan limbah kaca tiap bulan. Untuk produk lampu hias limbah kaca dijual dengan harga Rp 150 ribu sampai Rp 425 ribu. Harganya bervariasi tergantung model, bentuk, dan ukuran. Adapun untuk miniatur menara harganya
Cash Back 280.000
Berbagai produk kerajinan bisa dibuat dari bahan baku limbah kaca. Potensi ekonomi inilah yang dilirik Ismawan Tatur dan Arfiyan Faris. Kedua pemuda ini menyulap serpihan kaca yang tak bernilai menjadi produk bernilai jual tinggi, seperti miniatur gedung dan menara. Tak hanya pasar domestik, Ismawan juga merambah ekspor. Limbah kaca bisa menjadi produk bernilai ekonomis tinggi. Berbagai produk seni seperti plakat, lampu hias, vas bunga, bingkai foto, hingga miniatur gedung dan menara bisa dihasilkan dari serpihan kaca yang tidak terpakai ini. Usaha kerajinan limbah kaca dilakoni Ismawan Tatur, pemilik Mandiri Art di Semarang. Ismawan mulai menjajaki usaha kerajinan limbah kaca sejak dua tahun lalu. Dia mengaku tertarik dengan usaha ini lantaran ingin membantu penyelamatan lingkungan, selain tentu saja ada motif untuk mendapatkan penghasilan. Dia berharap, dengan memanfaatkan limbah kaca, tidak ada lagi serpihan-serpihan kaca yang terbuang percuma begitu saja. Apalagi di Semarang belum banyak yang menggarap bisnis ini, katanya. Lulusan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) salah satu universitas negeri di Semarang ini, mengaku mampu memenuhi semua permintaan produk kerajinan limbah kaca. Sejauh ini kami dapat memenuhi pesanan sesuai keinginan pelanggan, baik bentuk maupun ukurannya, ujar lelaki 26 tahun ini. Dengan modal kreativitas dan ketekunan, menurutnya, bisnis ini masih memiliki prospek bagus. Apalagi dengan pasokan bahan baku yang melimpah dan mudah diperoleh, membuat usaha ini makin menarik. Bahan baku limbah kaca didapatkannya dari bongkaran rumah ataupun botol-botol usang. Selain menjual langsung, Ismawan juga menjual lewat dunia maya. Dari berbagai produk kerajinan yang dibuatnya, permintaan paling banyak terutama produk plakat dan lampu hias. Sementara produk miniatur menara dan gedung pemesanannya belum terlalu ramai. Selain pembuatan yang rumit, biasanya permintaan datang saat pemeran. Kira-kira terjual dua miniatur tiap bulan, katanya. Jika plakat kaca banyak dipesan akademisi dan mahasiswa Semarang, order lampu hias datang dari konsumen di seluruh Indonesia, terutama di Jawa dan Bali. Tak hanya pasar domestik, permintaan kerajinan limbah kaca juga datang dari negeri Eropa, seperti Belanda dan Inggris. Berbagai pameran kerajinan yang diikuti membuatnya memperoleh banyak order luar negeri. Harga yang ditawarkan untuk kerajinan kaca buatan Ismawan juga tak terlalu mahal. Berbagai produk tersebut dijual dengan rentang harga Rp 30 ribu hingga Rp 200 ribu per unit. Adapun untuk miniatur kaca, harganya bervariasi, dari Rp 200 ribu sampai Rp 800 ribu tergantung bentuk dan ukuran. Beberapa bentuk menara yang pernah dibuat Ismawan, antara lain Menara Eiffel, Menara Petronas, dan Monumen Nasional (Monas). Tiap miniatur kaca itu dibuat dalam waktu dua minggu.
Cash Back 450.000
Buta permanen karena penyakit katarak bisa dicegah melalui deteksi dini terhadap gejala-gejalanya. Tidak selalu harus menggunakan alat canggih, kini gangguan pada selaput mata ini bisa juga dideteksi dengan ponsel. Teknologi terbaru ini dikembangkan oleh Massachusetts Institute Technology (MIT), dan diharapkan bisa dipakai di masyarakat di daerah terpencil yang sulit mengakses fasilitas kesehatan. Bahkan karena pemakaiannya mudah, ponsel tersebut tidak harus dioperasikan oleh dokter mata. Pada dasarnya, teknologi ini bekerja sebagai radar, mirip alat yang dipakai untuk memantau kondisi awan dan cuaca. Radar dengan panjang gelombang tertentu dipancarkan dari sebuah alat ke permukaan mata untuk mendetekasi adanya lapisan berkabut yang disebut katarak. Kamera ponsel akan memindai lensa mata, lalu membuat peta yang menunjukkan posisi, ukuran, bentuk dan kerapatan karatak, ungkap salah seorang peneliti yang terlibat dalam pengembangan, Citor Pamplona seperti dikutip dari Mobilhealthnews, Kamis (7/7). Tentunya tidak sembarang ponsel bisa dipakai untuk mendeteksi katarak dengan teknologi ini. Agar bisa memancarkan radar, ponsel harus dipasangi chip dan perangkat lunak yang didesain khusus untuk memonitor kondisi kelainan pada selaput mata. Hasilnya akan ditampilkan di layar ponsel, berupa skor yang berkisar antara 1-4. Skor 1 menunjukkan adanya pengkabutan yang menghalangi penglihatan dalam derajat yang paling ringan, sedangkan skor 4 menunjukkan tingkatan paling parah sehingga butuh penanganan lebih lanjut oleh dokter mata. Untuk saat ini, teknologi yang diberi nama Caltra System tersebut belum bisa dibeli di toko-toko ponsel karena memang belum diluncurkan secara resmi. Peluncurannya baru akan dilakukan dalam konferensi teknologi SIGGRAPH di Vancouver, British Columbia, bulan depan. Katarak merupakan penyebab kebutaan paling banyak di seluruh dunia, namun gejala awalnya masih sulit dideteksi, khususnya di negara-negara miskin yang fasilitas kesehatannya kurang memadai. Untuk menyembuhkannya, satu-satunya cara adalah lewat operasi. (dtc)
Cash Back 340.000
Deteksi Katarak Lewat Ponsel
Cash Back 80.000
Info
Sabtu, 9 Juli 2011
Rp 4.580.000 Huawei E173 + 3 bln Flash
PRINTER WARNA + PHOTOCOPY
Modem Huawei E153 + Perdana Flash 3 bulan
Modem Huawei E173 + Perdana Flash 3 bulan
+ SCANNER
Support up to 3.6Mbps
Speed Asli 7.2Mbps BUKAN UPGRADE-AN!!!
Rp 650.000
Rp 399.000
Rp 439.000
sosialita
6
Ustadz memberikan ceramahnya pada jamaah majlis taklim.
Sabtu, 9 Juli 2011
Foto bersama para jamaah serta ketua panitia (pakai tas coklat) berdampingan dengan ustadz.
Para jamaah serius mendengarkan tausiah dari ustadz.
BKMT Salurkan Bantuan300 Al-Qur an Dari Kemenag BADAN Kontak Majlis Taklim(BKMT) provinsi bekerja sama dengan kementrian agama memberikan bantuanberupa Al-Qur an kepada 3 kelompok jamaah majlis taklim di wilayah Pontianak, bertepatan dalam acara memperingati Isra mikraj Nabi Muhammad SAW !432 H yang digelar BKMT di Masjid Raya Mujahidin Pontianak. bantuan yang diberikan pun diantaranya kepada Kabupaten Pontianak, Kota Pontianak dan Kabupaten Kuburaya.
Al-Quran yang diberikan pun berjumlah 300 kitab, masing-masing mendapatkan 100 kitab. bantuan yang diberikan kepada mereka merupakan dari Kemenag provinsi, dan kami membantu menyalurkannya dengan harapan dapat dipergunakan dengan baik serta dapat mendukung juga program pemerintah yaitu Maghrib mengaji . Kata Saadah selaku ketua panitia kepada Equator (07/07). Acara tersebut ramai dihadiri oleh para jamaah majlis
taklim dan masyarakat umum yang singgah untuk mendengarkan ceramah dari ustad. Acara tersebut dimulai dari jam 2 siang hingga tiba solat Ashar. B K M T k i n i b e n a r- b e n a r membantu kerja pemerintah dalam meningkatkan sumber daya manusia dalam belajar ilmu agama Islam. Mereka selama ini melakukan kegiatan pelatihan solat khusuk, pemahaman terhadap Al-Quran serta melakukan kegiatan-kegiatan Tabligk
untuk menyegarkn kembali pengetahuan para jamaahnya mengenai agama. Ditambahkan oleh Saadah bahwa kelompok majlis taklim sudah punya panduan, silabus dan program berupa pelatihan-pelatihan seperti bagaimana cara mereka solat dengan khusuk selain itu juga bagaimana menambah pengetahuan mereka mengenai makanan yang dimakan untuk menjaga hati mereka dalam kekhusukan dalam solat serta bagaimana melatih mereka
agar soolatnya khusuk dengan zikir-zikir kepada Allah. Dalam acara Isra Mikraj tersebut diisi tausiah dari DR H Ahmad Jauhari Msi, isi ceramahnya mengenai bagaimana caranya kita bisa solat khusuk b a ny a k m a k a n m a k a n a n yang halal dan pergaulan yang tidak beres, kalau pergaulan kita steril dan banyak berzikir kepada Allah inyaallah solat kita akan khusuk . Paparnya. Dilanjutkan oleh Ahmad, daging yang tumbuh dari
makanan yang haram, maka prilaku orang tersebut akan mendekatkan pada neraka. Makan makanan yang halal itu sangat penting supaya membawa hat i kita cenderung pada kebaikan. Hati kita menyerap sari-sari pati makanan, kalau hati kita menyerap makanan yang harap otomatis cara berpikirnya pasti haram . Jelasnya. Dijelaskan Saadah mengenai pelatihan solat khusuk untuk 63.000 anggota BKMT belum seluruhnya mendapat-
kan pelatihan tersebut, baru beberapa kabupaten yang ada di Kalbar termasuk kabupaten Sintang, semua yang dilakukan bertahap sama halnya dengan pelatihan pemahaman Al-Quran Kebanyakan dari majlis sudah pandai membaca AlQur an, tetapi mereka belum memahaminya dan bagaimana teknik memahami AlQur an, bagaimana juga memahami gerakan solat. Hal itu sedang dilakukan oleh BKMT.(Taufiq)
Tournament Gaplek Equator Digelar
SETELAH sukses lomba mancing beberapa waktu lalu, kini Harian Equator kembali mengadakan tournament gaplek. Lomba bertempat di Gedung LPM jalan Komyos Soedarso Sui Jawi Luar Pontianak Barat, 8 sampai 10 Juli 2011.
Puluhan pasang ikut bertanding menunjukkan kebolehannya main gaplek. Mereka berasal dari berbagai daerah Kota Pontianak dan Kubu Raya. Ada yang dari Kakap, Supadio, Kuala Dua, Sui Jawi, dan lain sebagainya.
Tournament seperti ini merupakan salah satu bentuk Harian Equator hadir lebih dekat dengan masyarakat. Apalagi gaplek adalah permainan masyarakat sehingga tidak asing lagi. Kita mencoba memfasilitasi apa yang menjadi
JUAL RUMAH
SINTANG
SAMBAS
Komplek Warga Sejahtera Jl. Komyos Sudarso Fas : PDAM, Telp, Listrik Hub : 085345038038
Ingin berlangganan & pengecer Harian Equator di Sintang. Hub : HP. 081345184340/08115705595
Ingin berlangganan Harian Equator di Sbs. Hub : 085245698977
MELAWI
SINGKAWANG
Ingin berlangganan Harian Equator di MELAWI Hub : 0568-22069
Ingin berlangganan Harian Equator di SKW Hub: 081256056477
SANGGAU
BENGKAYANG
Ingin berlangganan Harian Equator di Sanggau Hub : 0564-21525
Ingin berlangganan Harian Equator di BKY Hub : 085288031117
2 baris Rp. 100.000 3 baris Rp. 150.000
TERBANG SETIAP HARI DENGAN
BOING 737 PNK - JKT
4x
jam : 07.05, 08.10 11.50, 16.50 Wib Telp. (0561) 734488
JKT - BANJARMASIN
1x
jam : 16.30 Wib Telp. (0511) 58996
JKT - BALIKPAPAN
1x
jam : 07.30 Wib Telp. (0542) 739225
PNK - JOG - SUB (PP)
1x
jam : 14.20 Wib
BALIKPAPAN-TARAKAN
1x
jam: 09.35 Wib Telp. (0542) 887 0808
PONTIANAK-
JKT - P. PINANG
2x
jam : 08.35, 14.30 Telp. (0717) 437 183, 436 980/82
JKT - PEKANBARU
3x
jam : 08.00, 10.40, 16.00 Telp. (0761) 856 031
JKT - PALEMBANG
1x
jam : 13.10
Telp. (0711) 378 666
JKT - JAMBI
2x
jam : 10.50, 14.00 Telp. (0741) 7550643, 7551861
JKT - MEDAN
3x
jam : 07.00, 17.05 13.00, Telp. (061) 451 2080
JKT - PADANG
3x
jam : 07.00, 10.50, 16.20 Telp. (0751) 446600
YOGYAKARTA
laturahmi. Mungkin selama ini hanya main di warung kopi untuk mengisi waktu luang. Sekarang bisa lebih semarak dengan bertemu penggaplek dari berbagai daerah, tambahnya. Selamat bertanding kepada
JUAL TANAH
JUAL RUMAH
(SHM) Jl A Yani II (tp.Jalan) sblm SMU Taruna Luas 12.250 M2. Harga 1,8 Jt/meter. Hub. 085252026659081345293798 (No.SMS & TP)
Jl Gajah Mada 30 Gg Dungun No 28, fas: PLN, PAM, telp, 3KT, 1KM, tp strategis, hrg nego. Hub : 762813
BANTUAN MODAL Hibah Bantuan modal Usaha Hub : 082154360123
PEMANGKAT Berlangganan Harian Equator di Pmngkt Hub : AGUS 081256032440
EKO SERVICE
SEDOT WC HUB TELP.
PAKET 25X TERBIT
kegemaran masyarakat dengan mengadakan pertandingan seperti ini, ungkap Ketua Panitia, Heru Prayitna, kemarin (8/7). Heru menambahkan, Kegiatan positif sepert ini juga diharapkan sebagai ajang si-
744880
Fasilitas Selang baru tanpa bau, pengalaman 25 th di bidang WC. Juga menerima servis AC (rumah & kantor) DISCOUNT 60% GARANSI
JKT - SEMARANG
2x
jam : 06.00, 16.30
Jl.Tabrani Ahmad Gg. Peramas Dalam No.6A Full Keramik,PLN, PDAM,1 KM,1 WC, 2 KT, Hrg 200 Jt Nego Hub : 081345293798081256706358 Komp Batara Indah 1 Blok ii no 18. 2 Lt, 4 kmr, PLN, PDAM. Sebidang tanah jl karet tepi jln luas 10x20. Tanah kaplingan 18x10 d sungai raya dalam. Hub: 08125733579.
jam : 16.10, 18.10
2x
JKT - MAKASAR
3x
jam : 07.14 (SUB), 10.20 21.00 (SUB) Telp. (0411) 365 5255
JKT - KUPANG
jam : 06.00 14.30 (SUB) Telp. (0380) 830555
-SURABAYA
: : : : : :
0811570832 0561-7911322 081345645582 0561-7092490 0561-7557007 085345038038
* Ruko 2 lantai Uk. 4x12 ( Cck Utk Kantor) * Rumah Tempat Tinggal Uk. 8x16 (2 Lt) Jl. Imam Bonjol / Pinggir jalan
PNK - KUCHING
jam : 21.00, 04.00 (SOQ) (Selasa, Rabu, Sabtu) 03.00, 22.45 Jam : 22.45 (UPG) (Selasa, Kamis, Jumat, Minggu) Telp. (0986) 215666, 835, 836, 837, 838
jam : 16.15 Telp. (0778) 458 866
jam : 11.25 (Selasa, Kamis, Minggu) Telp. (082) 244299
JKT - GUANGZHOU Jam. 08.10 (Selasa, Kamis, minggu)
JKT - DENPASAR
2x
Reservasi JAKARTA
(021) 3840 888
Kantor Cabang : Kelapa Gading : (021) 45851555 Bandung : (022) 6046699 DARI TERMINAL 1B BANDARA SOEKARNO-HATTA Computer Sabre/Abacus
PONTIANAK YOGYAKARTA SURABAYA BALIKPAPAN (PP)
PNK - BATAM
jam : 14.50 (Senin, Rabu, Jumat, Sabtu) Telp. (0778) 458 866
PNK - SINGAPURA
TERBANG SETIAP HARI DENGAN
JKT - JEDAH (PP) (PAKET UMRAH)
BOING 737 AIR BUS 319
Selasa, Kamis, Minggu Jam 13.25
-SINGAPURA -JEDAH
Reservasi PONTIANAK
atau hubungi BIRO PERJALANAN ANDA
Telp. (0361) 767 633 jam : 07.10, 14.00, 16.50 Telp. (0778) 458 866
PROGRAM ANGSURAN UMRAH YANG DISELENGGARAKAN BATAVIA AIR BEKERJA SAMA DENGAN PPUH YANG DITUNJUK
(0561)734488
jam : 13.15, 19.45
JKT - BATAM
3x
UMRAH
DI KONTRAKAN
JKT - MANOKWARI
jam : 06.00, 07.15, 09.15 14.30, 17.20, 19.20, 21.00 Telp. (031) 504 9666
jam : 09.05, 15.30 (Balikpapan) Telp. (0431) 877 878, 879 674/77
Deny Jaiz Hadi Uray Yuzo Solihin
BATAM - MEDAN
jam : 20.00, 22.45 Telp. (0967) 550666, 683, 684
Telp. (0274) 32262
JKT - MANADO
• • • • • •
JKT - JAYAPURA
JKT - SURABAYA
7x
PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI :
Hub 08179199650
Telp. (024) 3549888
JKT - YOGYA
2x
JUAL RUMAH
Komp. Mitra Indah Utama 6 C.61 Type 48,PLN,Sumur Bor,SHM,Serdam Hub : 081257989839
para peserta kami ucapkan. Selalu junjung sportifitas, kemanan, dan kelancaran
sehingga ada makna yang kita peroleh. Insyaallah kalau tournament kali ini sukses ke depan akan kembali digelar, harap Heru. Para peserta yang bertanding akan memperebutkan hadiah berupa uang tunai dan tropi. Juara satu akan membawa uang tunai satu juta rupiah, plus piala dan piagam. Juara dua akan membawa uang tunai delapan ratus ribu rupiah, plus piala dan piagam. Juara tiga akan membawa uang tunai lima ratus ribu rupiah, plus piala dan piagam. Sedangkan juara empat juga akan membawa uang tunai tiga ratus ribu rupiah plus piagam. Sampai berita ini diturunkan para peserta masih sedang bertanding. Silakan kepada masyarakat yang ingin datang menyaksikan secara langsung terbuka untuk umum. Lomba berakhir tanggal 10 Juli 2011 sekalian pengumuman bagi pemenang lomba. (kiki).
Trust Us To Fly Harga Paket Umrah Mulai
Rp. 12.500.000,Paket Perjalanan Umrah selama 9 hari 7 malam Paket umrah diangsur dengan jangka waktu angsuran: - Paket angsuran 6 bulan - Paket angsuran 12 bulan - Paket angsuran 24 bulan - Paket angsuran 36 bulan
7
sambungan
SPBU Sidas Jual Bensin Rp4800 per Liter Ngabang. Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 64.783.10 milik PT Pancur Kalawar yang terletak di jalan Sidas, Kabupaten Landak dilaporkan ke polisi oleh LSM Forum Peduli Polisi Republik Indonesia (FPPRI) Kalbar atas indikasi pelanggaran UU Migas. Kita sudah buat laporan pada 8 Juli pukul 10.10 wib langsung di Polres Landak dengan lampiran nota dari SPBU yang tercantum Rp4800 per liter premium dan surat edaran dari Direktur SPBU, ungkap p e l a p o r a n g g o t a L S M F PPRI Kalbar Yusuf Yasiduhu
Zalukhu dalam keterangan persnya, Jumat (8/7). Menurutnya, pelanggaran SPBU tersebut mengadakan pengelembungan harga premium dan solar dari ketetapan pemerintah atau Pertamina. Harga yang ditetapkan pemerintah Rp4500 per liter, sementara di SPBU itu menjual Rp4800 per liter kepada konsumen. Juga ada surat edaran yang dikeluarkan oleh Direktur SPBU dengan nomor surat 14/SPBU-PK/Dir/VI/2011 tertanggal 2 Mei pada poin pertama dan ketiga ditulis
pihak direktur meminta harga Rp4700 perliter, beber Yusuf. Selanjutnya pada poin keempat ditulis bahwa karyawan SPBU diperbolehkan menggunakan maksimal 20 persen dari selisih harga jual normal dengan harga jual menggunakan jeriken, yaitu Rp200 per liter untuk keperluan operasional dan uang DO sopir tangki BBM. Nah, hal ini semua tentu telah melanggar aturan Migas, ujar Yusuf. Yusuf meminta kepada pihak kepolisian Resort Landak untuk menindaklanjuti
dengan memanggil dan meminta keterangan dari pihak pemilik SPBU yang bersangkutan, guna mempertanggungjawabkan secara hukum. Karena masalah ini bisa mengganggu kestabilan perekonomian, yaitu dengan kanaikkan harga ini dapat menimbulkan insflasi, teg as Yusuf. Kasat Reskrim Polres Landak AKP Andi Yul Lapawesean membenarkan telah menerima laporan dari LSM FPPRI tentang SPBU Sidas. Jadi setiap ada laporan dari masyarakat akan kita tindaklanjuti, ujar Andi Yul singkat. (rie)
Vixion Hilang di Fakultas Hukum UPB Pontianak. Sepeda motor Vixion milik Dedy Fahrully, 32, diparkir di halaman Fakultas Hukum Universitas Panca Bhakti (UPB) Pontianak, Jalan Kom Yos Sudarso dilarikan maling, Kamis (7/7). Saat kejadian Dedy sempat melihat pelaku membawa motor miliknya dari kejauhan. Sempat berteriak dan akhirnya pelaku kabur. Pria tersebut langsung melapor ke Mapolsek Barat. Kapolsek Pontianak Barat, Kompol I Gede Sumber Wahyudi SSos mengatakan, sebelum kejadian Dedy memarkir motornya di Fakultas Hukum. Usai memarkir motor, Dedy langsung menuju ke ruangan Rektorat
Universitas. Tidak lama kemudian, dia keluar dari ruangan tersebut, kaget melihat ada yang mengendarai motornya. Spontan Dedy langsung meneriaki pelaku maling. Mendengar teriakan itu pelaku langsung tancap gas dan membawa kabur motor tersebut. Sayangnya teriakan Dedy tidak terlalu didengar dan tidak disadari oleh mahasiswa yang ada di sekitar tempat kejadian. Setelah sempat bertanya kepada mahasiswa di sekitar tempat kejadian, ternyata pelaku sempat bicara dengan salah seorang mahasiswa, kemudian dengan santainya pelaku membawa
kabur motor tersebut. Dedy mengaku merugi Rp 22 juta. Menurut I Gede, mendapatkan laporan dari korban, pihaknya langsung melakukan upaya pengejaran terhadap pelaku. Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap kasus ini, serta akan menyebarluaskan informasi untuk melacak keberadaan motor dan pelaku pencurian. I Gede mengingatkan, semua warga diharapkan lebih berwaspada, jangan memberikan peluang atau kesempatan terhadap pelaku pencurian motor. Jika meninggalkan motor, sebaiknya diparkir di tempat ramai dan aman. Karena
menjelang bulan puasa dan lebaran, biasanya tingkat kejahatan cenderung meningkat. Oleh karena itu, sebaiknya tetap selalu waspada terhadap kendaraannya, baik roda dua atau roda empat. Pihak kampus agar dapat memerhatikan ini. Tingkatkan lagi keamanan sekitar kampus, supaya kejadian yang seperti ini tidak terulang kembali. Tetap selalu waspada menjelang puasa dan lebaran ini. Para pelaku kejahatan ini mulai kembali beraksi, berikan informasi pada kami jika melihat atau mengetahui adanya tindak kejahatan, tegas I Gede. (sul)
Terlilit Korupsi, Malah Keliling di Asia Tenggara Jakarta. Bukan hanya dikabarkan bersembunyi di Bangil, Pasuruan, Jawa Timur dan Filipina, tersangka kasus suap Sesmenpora M. Nazaruddin ternyata sering berpindah dari satu negara ke negara lain di kawasan ASEAN. Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa mengatakan, berdasarkan hasil konfirmasi dengan perwakilan di luar negeri, selain di Singapura, Nazaruddin sempat berada di Vietnam dan Malaysia. Pemberitahuan dari pemerintah Singapura bahwa yang bersangkutan sudah meninggalkan Singapura. Kita telusuri sempat berada di Vietnam, sempat berada di Malaysia, ungkap Marty usai mengikuti sidang kabinet paripurna di Ka n t o r P r e s i d e n , k e m a r i n
(7/7). Dua negara itu tercatat dalam satu rangkaian perjalanan Nazaruddin. Dia mengatakan, sempat menerima informasi bahwa mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu berada di Filipina pada Rabu (6/7) malam. Saat itu juga dilakukan pengecekan melalui duta besar Indonesia di Filipina yang mengonfirmasikan ke pihak kepolisian setempat. Dikonfirmasikan oleh pihak kepolisian dan imigrasi Filipina, berdasar data yang dimiliki, nama seperti itu (Nazaruddin, Red) tidak ada di imigrasi Filipina, papar mantan Dubes RI untuk PBB itu. Marty menegaskan, sistem terus bekerja melalui kantor-kantor perwakilan untuk mengetahui keberadaan
Nazaruddin. Proses itu bahkan sudah dilakukan sebelum Nazaruddin ditetapkan sebagai tersangka. Namun saat ditanya posisi terakhir anggota Komisi VII DPR itu, Marty memilih tidak menjawab. Begitu juga saat disebut Pakistan sebagai tempat persinggahan Nazaruddin, dia tidak menjawab tegas bahkan berbalik bertanya. Oya, di Pakistan. Sekarang ini kita bekerja untuk bisa memastikan agar yang bersangkutan sesuai dengan keinginan dengan aparat penegak hukum bisa dikembalikan, urainya. Marty juga mengungkapkan, saat ini paspor biru yang merupakan paspor dinas milik Nazaruddin sebagai anggota DPR sudah dicabut. Namun dia tidak bisa memastikan
PLN Perbaiki Sambora, dan Sala Tiga. Untuk itu, kita mohon maaf kepada masyarakat. Saat pemeliharaan akan terjadi pemadaman dari pagi hingga sore hari, kata Fauzi didampingi Humas PLN Cabang Pontianak, Masfar Thomas dan Ishak Hasan. Pemeliharaan rutin ini, jelas Fauzi, sebagai upaya meningkatkan kualitas dan ketahanan
kelistrikan di wilayahnya. Karena dalam pemeliharaan ini akan mengganti alat-alat PLN yang sudah rusak serta membetulkan jaringan yang memang harus diganti.PLN, lanjut Fauzi, juga akan melakukan pemangkasan atau memotong tanam tumbuh yang mengganggu jaringan listrik. Pemanggkasan ini nantinya akan dilakukan petugas PLN beker-
.... . dari halaman 1 jasama dengan TNI. Kita sangat berharap ada kerjasama semua pihak terutama masyarakat yang bisa mengikhlaskan tanam tumbuhnya untuk dipotong atau ditebang. Karena bila tidak akan mengganggu jaringan listrik kita yang akhirnya akan merugikan kita semua, pinta Fauzi. Untuk melakukan pemeli-
Lanud Supadio kewenangan menerima serta menyeleksi pendaftar untuk tingkat daerah, bebernya. Calon pendaftar PA PSDP adalah lulusan Sekolah Menengah Umum (SMU) jurusan IPA. Lulusan dimaksud tidak mesti lulusan sekolah negeri. Lulusan sekolah swasta jurusan IPA juga bisa diterima. Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi pendaftar. Antara lain, WNI pria, berusia 18 sampai 22 tahun (terhitung 1 November 2001). Tinggi badan minimal 165 cm dengan panjang kaki minimal 100 cm, dan tidak berkacamata. Para pendaftar tamatan SMA
Jurusan IPA dengan ketentuan rata-rata nilai Ujian Akhir Nasional (UAN) yang berbeda tiap tahun kelulusan. Kelulusan tahun 2011 akan ditentukan kemudian. Pendaftar lulusan tahun 2010 memiliki nilai kumulatif UN (6 MP) dan UAS (4 MP) rata-rata minimal 7.00. Sedangkan lulusan tahun 2009, 2008 dan 2007 tidak kurang dari 6,5 dan tidak ada nilai yang kurang dari 6. Pendaftar juga bisa dari calon Taruna Akademi TNI pada tahun 2011 yang telah sampai pada pantukhir tingkat pusat, tapi gagal menjadi Taruna Akademi TNI, bebernya.
haraan jaringan listrik ini, PLN mengerahkan 200 personil. Jumlah ini belum termasuk tambahan personil TNI. Dengan personil dan bantuan TNI, kita harap pemeliharaan yang ditargetkan dalam sehari dapat diselesaikan. Ini dimaksudkan agar masyarakat dapat menikmati listrik kembali dengan cepat, pungkasnya.(bdu)
.... . dari halaman 1 Adapun syarat untuk m e n d a f t a r, l a n j u t S u p r i h , membawa dokumen asli dan menyerahkan masing-masing 2 lembar foto copy akte kelahiran yang sudah dilegalisir, KTP calon dan foto copy KTP orang tua/wali yang dilegalisir oleh pejabat yang berwenang. Kemudian menyerahkan pas photo hitam putih (terbaru) ukuran 4 x 6 = 3 lembar, foto copy ijazah untuk sekolah negeri dilegalisir oleh Kepala Sekolah yang bersangkutan dan yang sekolah swasta dilegalisir di Diknas setempat. Para calon siswa harus mengikuti dan lulus ujian/
Cegah Aksi Armyn mengatakan, dengan adanya hubungan tersebut, antara TNI AD dan TDM melaksanakan latihan bersama yang merupakan program latihan secara rutin di bawah organisasi Jawatan Kuasa Latihan (JKLB). Dengan sebutan Kekas Malindo yang dilaksanakan setiap tahun secara bergantian, baik di Malaysia maupun di Indonesia, katanya. Sebagai aparat TNI AD dan TDM yang bertugas di wilayah perbatasan RI-Malaysia, kata Armyn, hendaknya dapat menjaga agar tidak terjadi perlanggaran perbatasan kedua negara. Di samping itu perlu dilaksanakan sosialisasi pentingnya pemahaman batas negara bagi aparat pengelola kawasan perbatasan termasuk TNI dan TDM. Demikian pula bagi masyarakat yang berdomisili di wilayah perbatasan, dengan referensi legal formal yang berlaku bagi kedua negara, papar Armyn. Dengan pemahaman aturan
apakah saat berangkat ke luar negeri, Nazaruddin masih menggunakan paspor biru. Bagaimana dengan kemungkinan Nazaruddin kembali tanpa proses imigrasi? Marty menjawab singkat. Tentu harus melalui proses imigrasi. Di bagian lain, Menkum HAM Pa t r i a l i s A k b a r mengatakan, Sabtu besok (9/7) dirjen imigrasi akan mengecek langsung ke pihak imigrasi Singapura mengenai keberadaan Nazaruddin. Dia menolak jika langkah komunikasi langsung itu disebut terlambat dilakukan. Mengecek itu kan nanti bisa dikonfirmasi, abis ini ke mana. Justru lebih bagus dong, kata Patrialis di Kantor Presiden, kemarin. (fal/kuh/iro)
pemeriksaan yang meliputi postur tubuh lahiriah, administrasi dan Screening Pom, kesehatan umum dan kesehatan jiwa. Mengikuti tes kemampuan jasmani, psikologi, penelitian Personel dan Akademis. Tempat pendaftaran dibuka setiap hari kerja di Dinas Personel Lanud Supadio dengan nomor telepon (0561) 721005 pesawat 1026 mulai pukul 08.00 WIB sampai 14.30 WIB. Untuk keterangan lebih lanjut dapat diperoleh ditempat pendaftaran. Selama mengikuti seleksi tidak dipungut biaya apapun, kata Suprih. (bdu)
.... . dari halaman 1 tersebut, tambah dia, diharapkan ke depan tidak lagi terjadi pelanggaran pidana internasional dalam bentuk pemalsuan patok, baik typology, kodifikasi maupun kedudukan koordinatnya yang telah disepakati kedua negara sejak 1973 hingga 1978. Selain itu, diharapkan di masa mendatang, tidak terjadi lagi illegal action di wilayah perbatasan yang dilakukan warga kedua negara yang bertetangga ini, kata Armyn. Menurut dia, pelaksanaan latihan bersama ini perlu adanya keselarasan antara materi yang akan dilatihkan dengan keadaan fakta yang sering terjadi di lapangan. Di samping itu, taktik dan teknik serta dinamika patrol dalam operasi terkoordinasi Malindo ini dapat menjadi acuan untuk mengatasi permasalahan yang terjadi di perbatasan kedua negara. Terutama untuk menjaga integritas kedaulatan kedua negara, jelas Armyn.
Melalui kegiatan latihan bersama ini, kata dia, diharapkan kualitas dan kualifikasi kemampuan yang sudah dimiliki para prajurit selam ini dapat ditingkatkan secara optimal. Jika materi-materi tersebut mampu diserap dan dikembangkan secara aplikatif dalam latihan ini, serta disesuaikan dengan kemungkinan ancaman yang akan terjadi di lapangan, maka saya yakin daya kemampuan dan kekuatan, baik prajurit TNI AD maupun TDM ini akan semakin besar, baik dalam aspek teknis maupun taktis dalam operasi, papar Armyn. Mengingat pentingnya latihan ini, Armyn mengharapkan para pelatih dan peserta latihan agar melaksanakan latihan ini secara sungguh-sungguh. Hilangkan perasaan lelah dalam pikiran kalian, serta pusatkan pikiran untuk berlatih dengan sebaik-baiknya, tegasnya. Bagi seorang prajurit, tam-
bah dia, latihan merupakan hal yang harus dilakukan setiap saat, dimanapun berada. Sebab, dengan latihan niscaya para prajurit akan mampu melaksanakan tugas seberat apapun. Di tempat sama, Panglima 3 Brigade Infanteri Malaysia Brigjen Dato Moch Ramli bin Jafar mengharapkan latihan bersama di lapangan ini dapat meningkatkan teknis, taktik, kerjasama di semua pasukan. Agar lebih efektif dalam melaksanakan operasi di perbatasan, katanya dengan logat khas Melayu. Dia mengharapkan, kerjasama angkatan bersenjata kedua negara ini dapat memastikan tidak terjadi perkara-perkara yang tidak diinginkan di kawasan perbatasan. Ini tentunya juga suatu pendekatan yang baik antaran TNI AD dan TDM dalam persiapan membina warga, itu riil di perbatasan, pungkas Ramli.(dik)
Sabtu, 9 Juli 2011
Dimeriahkan Berbagai pemilihan Domia (bujang) dan Domamang (dara) Kabupaten Sanggau 2011. Menurut Paolus Hadi, kegiatan tersebut mencerminkan kearifan lokal budaya yang lahir dari pola dan cara serta kegiatan seharihari umat manusia. Termasuk pula dengan adanya permainan tradisional. Akar budaya, jangan sampai punah. Kita berharap perlombaan-perlombaan tidak habis begitu saja. Namun harus melekat di pikiran dan hati sanubari masing-masing, tukasnya. Dijelaskan dia, setiap manusia
merupakan anak dari zaman. Begitu juga dengan orang-orang tua dulu dan bahkan generasi mendatang. Kondisi ini, kalau bukan kita siapa lagi yang akan melestarikan kebudayaan. Jelas, kita tidak akan membiarkan kebudayaan Dayak luntur begitu saja. Hanya disebabkan, kesalahan yang kita buat, ujarnya. Menurutnya, setiap perbuatan manusia tercermin pada dimensi ketaatan kepada Tuhan. Sehingga aplikasi perilaku dalam kehidupannya. Tentunya dapat dimaknai dengan mendekatkan diri selalu pada
Takraw Membalas pada Kejurnas PSTI beberapa waktu lalu berhasil lolos dalam lima besar nasional. Tim beregu yang bermaterikan pemain yakni, Zulkarnaen, Darwin, Apriadi, Sapil dan Jiji. Tim ini tak pernah terkalahkan sejak bermain di nomor tim bahkan beregu. Mereka begitu kompak dan layak menjadi skuad utama Kalbar di PON nanti, kata
Edi. Keberhasilan tim Kalbar di ajang tersebut, ungkap Edi, juga berkat tangan dingin dari sang pelatih yakni Hasyimi dan Askarnain serta sang Manager Suwandi Mustafa. Meskipun dengan persiapan yang minim, kita masih bersyukur mampu lolos ke PON dan kami semakin yakin jika nanti di PON persiapan kami lebih matang, satu
Resmikan Unit tersebut dilakukan penyerahan surat izin usaha perikanan (SIUP), surat izin kapal pengangkut ikan (SIKPI), dan penyerahan sertifikat kelayakan pengolahan (SKP). Di pengujung acara, Fadel Muhammad diagendakan meninjau ruang processing, cold storage, dan pabrik es di UPI PT Industri Perikanan Sukadana.
Usai makan siang dan selesai salat bagi umat Muslim, Bapak Menteri dijadwalkan akan melakukan temu wicara dengan kelompok nelayan di halaman Pelabuhan Perikanan Pantai Teluk Batang. Setelah itu, Bapak Menteri Kelautan dan Perikanan kembali ke Jakarta via Pontianak, kata Joni.
Sejarah Kelam Karena itu, sambungnya, pihaknya mengacu pada koridor aturan yang berlaku di DPRD, yakni menggunakan pasal 77 ayat (2) dalam Tata Tertib DPRD Kalbar Nomor 1 Tahun 2009. Jadi, sambung Bambang, sesuai pasal 77 ayat 2 itu, peserta terbanyak dari fraksi yang hadir dalam paripurna itu adalah dari Fraksi Golkar dan Fraksi PDI Perjuangan. Atas kesepakatan dari kedua fraksi itu, untuk Fraksi Partai Golkar Gusti Effendi dan dari Fraksi PDI Perjuangan Martinus Sudarno yang memimpin paripurna itu, jelasnya. Wakil Gubernur Kalbar, Christiandy Sanjaya diminta tanggapanya usai paripurna enggan berkomentar. Biarkan masyarakat yang menilai. Itu bukan domain kita, itu domainnya internal DPRD, ujarnya singkat. Sementara itu, Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kalbar, HM Ali Akbar AS mengatakan, pihaknya siap untuk menindaklanjuti persoalan tersebut. Kita siap menindaklanjutinya sesuai mekanisme yang ada. Namun tetap menunggu laporan secara tertulis dari fraksi-fraksi di DPRD, tegasnya dihubungi via seluler. Sikap fraksi Ketidakhadiran empat unsur pimpinan DPRD pada Rapat Paripurna DPRD Provinsi, Jumat (8/7) disikapi seluruh Fraksi di lembaga wakil rakyat tersebut. Sembilan Fraksi di DPRD itu langsung menggelar konferensi pers di ruang rapat pimpinan DPRD. Ketua Fraksi PAN, Sy Izhar Asyyuri dipercayakan sebagai juru bicara seluruh fraksi untuk menyampaikan sikap yang sudah ditandatangani pimpinan fraksi dan perwakilannya. Fraksi PDI Perjuangan Markus Jimi, Fraksi Golkar Awang Sofian Razali, Fraksi Demokrat, Ary Pudianti, SE, Fraksi PPP Sukardi, Fraksi PAN Sy.Izhar Assury, Fraksi PKS Sabirin, Fraksi Hanura H Baisoeni ZA, Fraksi Katulistiwa Bersatu Sy Umar Alkadrie, Fraksi Gerindra Sejahtera Baru Suprianto, S.Th.Msi. Izhar menjelaskan, dalam rapat paripurna DPRD Kalbar ke 10 masa persidangan II tanggal 8 Juli 2011 dengan agenda penyampaian tanggapan Gubernur Kalbar atas penjelasan DPRD Kalbar terhadap Raperda Inisiatif DPRD Kalbar tentang Tata Cara Penyu-
sunan dan Pengelolaan Prolegda tidak dihadiri empat orang unsur pimpinan DPRD. Keempat pimpinan DPRD itu yakni Minsen, SH selaku Ketua DPRD Kalbar dari PDI Perjuangan, Ir Prabasa Anantatur MH selaku Wakil Ketua DPRD Kalbar dari Partai Golkar, Drs Nicodemus R Toun, MM selaku Wakil Ketua DPRD Kalbar dari Partai Demokrat, dan Ahmadi Usman SAg selaku Wakil Ketua DPRD Kalbar dari PPP. Dijelaskannya lagi, keempat pimpinan itu secara bersamaan tidak berada di tempat karena melaksanakan tugas luar daerah. Karena itu demi tetap terlaksananya kegiatan agenda rapat paripurna sebagaimana yang telah dijadwalkan, berdasarkan ketentuan Tata tertib DPRD pasal 77 ayat (1) dan ayat (2) paripurna tetap berjalan. Izhar melanjutkan, atas dasar itu dan berdasarkan daftar hadir anggota DPRD yang memenuhi ketentuan pasal 77 ayat (2) jumlah kehadiran terbanyak dari Fraksi PDI Perjuangan empat orang, Fraksi Golkar empat orang dan Fraksi Demokrat empat orang. Karena itu, anggota dari Fraksi PDI Perjuangan dan Fraksi Golkar dapat mewakili dan melanjutkan rapat paripurna tersebut sebagai pimpinan sidang. Hadir secara keseluruhan anggota dalam paripurna itu sebanyak 28 orang, maka rapat paripurna dinyatakan memenuhi quorum dan dapat dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, jelas dia. Meski demikian Fraksi-Fraksi di DPRD Kalbar menyayangkan hal tersebut. Mereka menyatakan dua sikap. Ada dua sikap seluruh fraksi di DPRD untuk harus menjadi perhatian unsur pimpinan, kata Izhar. Pertama, jelas dia, Fraksi DPRD Provinsi Kalbar menyesalkan ketidakmampuan pimpinan DPRD dalam berkoordinasi, agar dalam rapat paripurna tetap dapat dihadiri oleh salah satu dari unsur pimpinan Dewan. Walaupun dalam ketentuan tata tertib DPRD Kalbar, telah mengkoordinir kemungkinan terjadi sebagaimana peristiwa rapat paripurna DPRD Kalbar tentang penyampaian tanggapan gubernur terhadap penjelasan DPRD terhadap Raperda Inisitif tentang Penyusunan Prolegda, yang tidak dihadiri pimpinan dewan, hal ini
Sidang Korupsi pada tahap pembacaan tuntutan. Seharusnya agenda tuntutan JPU. Tapi terdakwa sedang sakit jadi tidak bisa mengikuti persidangan, tukasnya sembari mengatakan terdakwa sedang menjalani perawatan intensif di rumah. Kimha merupakan satu dari empat orang yang diduga terlibat dalam korupsi pakaian Hansip di lingkungan Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpolinmas) Kalbar tahun 2008-2009. Tiga lainnya adalah Rukasi, Tonny Ferdy, dan Danal Ginanjar. Pada tahun 2008, Kimha sempat menjabat sebagai Plt Kepala Kesbangpolinmas Kalbar. Karena ulah keempat orang ini, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Kalbar menemukan kerugian Negara hingga miliaran
rupiah. Rukasi yang berperan sebagai Ketua Panitia Lelang sudah divonis, 2,5 tahun penjara. Tonny Ferdy yang menjabat sebagai pengguna anggaran alias Kepala Kesbangpolinmas Tahun 2009 divonis 2 tahun penjara. Sementara untuk proses sidang Danal Ginanjar yang menjabat sebagai Direktur PT Putracoutama yang memenangkan tender pengadaan itu, masih sedang berjalan. Dalam waktu dekat juga akan memasuki tahap tuntutan. Pada sidang perdana Selasa (11/1), Kimha dijerat tiga pasal. Tiga pasal yang diterapkan tersebut adalah dakwaan primer, pasal 2 ayat 1 junto Pasal 18 Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 yang telah diubah dan ditambah dengan undang-undang Nomor 20 Ta-
.... . dari halaman 1 sang Maha Pencipta, ujarnya. Humas panitia pelaksana Bambang Firmus J Tatto menambahkan, berbagai perlombaan yang digelar itu semata untuk memajukan atau melestarikan budaya dan adat istiadat peninggalan leluhur di masa lalu yang sekarang semakin terkikis berbagai pengaruh budaya luar. Kegiatan inilah, merupakan wahana untuk melestarikan budaya peninggalan lalu. Makanya, menjadi tugas kita bersama untuk tetap menggelar kegiatannya, tukasnya. (sry)
.... . dari halaman 1 medali kami rasa bisa kami rebut, ucapnya. Dirinya berharap, di PON nanti PSTI mampu mempersembahkan medali bagi KONI Kalbar serta seluruh masyarakat Kalbar. Untuk itu, pihaknya meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kalbar agar apa yang telah ditargetkan PSTI Kalbar berhasil. (bersambung)
.... . dari halaman 1 Fadel Muhammad tiba di Kayong Utara menggunakan helicopter dan dijadwalkan mendarat langsung di Teluk Batang. Sore ini (kemarin, Red), kita akan ke Teluk Batang guna meninjau lokasi yang tepat untuk Bapak Menteri, kata Kasi Operasi Satpol PP KKU, Syukran. (lud)
.... . dari halaman 1 hendaknya hanya dipergunakan pada situasi yang mendesak atau emergency. Kedua, kata Izhar, setelah terjadi rapat paripurna yang tidak dihadiri empat unsur pimpinan tersebut, maka Fraksi-Fraksi DPRD meminta agar segera dilaksanakan rapat koordinasi antara pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kalbar. Hal ini akan segera diagendakan dalam waktu dekat dan kesempatan yang paling awal, dimana harus dapat dirumuskan pada rapat tersebut pembagian kerja dan tugas antara Ketua dan Wakil Ketua DPRD. Mensinergikan pelaksanaan agenda-agenda kegiatan dan materi kegiatan dari alat-alat kelengkapan DPRD. Pada kesempatan itu juga, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kalbar, Ary Pudianty, SE, mendesak pimpinan DPRD Kalbar melakukan koordinasi dan segera melaksanakan rapat pimpinan DPRD Kalbar beserta seluruh anggota DPRD Kalbar pada Senin (11/7). Dirinya juga meminta Badan Kehormatan DPRD Kalbar harus bertindak memanggil unsur pimpinan yang tidak menghadiri atau memimpin rapat paripurna DPRD Kalbar itu. Menurut Ary, masalah koordinasi antar pimpinan memang sudah lama tidak dijalankan unsur pimpinan, makanya bisa terjadi seperti ini. Ketidakhadiran unsur pimpinan DPRD Kalbar dalam rapat paripurna memandakan ketidakmampuan pimpinan mengayomi dan berkoordinasi, tegas politisi daerah pemilihan Kota Pontianak ini. Anggota Fraksi PKS DPRD Kalbar, Sabirin juga menilai, antar pimpinan memang tidak singkron dan tidak ada kordinasi, biasanya kalau tidak ada pimpinan rapat paripurna ditunda. Saya harapkan pimpinan untuk segera melakukan koordinasi sehingga masalah ini kedepan tidak terjadi kembali, ujarnya. Ketua Fraksi Hanura, H Baisoeni ZA juga menyampaikan pendapatnya. Ia mengingatkan pimpinan untuk tidak main-main dengan rapat paripurna di lembaga yang terhormat, dan semua ada mekanismenya. Yang jelas saya lihat antar pimpinan kurang melakukan koordinasi padahal jadwal Banmus mereka yang menyetujui, menandatanganinya dan mereka juga yang tidak hadir memimpin rapat paripurna, sesalnya. (jul)
.... . dari halaman 1 hun 2001. Dakwaan subsider, pasal 3 junto Pasal 18 Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 yang telah diubah dan ditambah dengan undang-undang Nomor 20 Tahun 2001. Lebih subsider, Pasal 9 Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 yang telah diubah dan ditambah dengan undang-undang Nomor 20 Tahun 2001. Berdasarkan laporan hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) wilayah Kalbar tanggal 8 Oktober 2010, terdapat kerugian negara akibat kemahalan harga (markup). Khusus pengadaan tahun 2008 alias yang melibatkan Kimha saja, nilai markup berdasarkan p e r h i t u n g a n B P K P Ka l b a r mencapai Rp 1.394.673.400. (bdu)
Walter Zenga
L GA 8
Optimis Akan Latih Inter Kiper legendaris Inter Milan, Walter Zenga merasa yakin jika ia suatu saat nanti akan menduduki kursi pelatih bekas klub yang pernah dibelanya itu. Zenga yang juga pernah membela timnas Italia itu saat ini ten-
SABTU, 9 JULI 2011
gah menangani Al Nasr di Arab Saudi, namun ia selalu menunjukkan hasratnya jika suatu saat nanti bisa mengarsiteki Nerazzurri. Saya tak suka publikasi tentang diri sendiri, namun saya
memikirkan tentang pekerjaan di Inter bahkan sebelum mereka menunjuk Leonardo (Desember tahun lalu), katanya. Saya tahu jika Inter menghargai dan mengahumi saya, imbuhnya percaya diri. (foti/row)
A-G-E-N-D-A COPA AMERIKA 2011 HASIL, Jumat 08/07/2011 Bolivia 0-2 Costa Rika Sabtu, 09/07/2011 Uruguay v Chile (Siaran Langsung RCTI jam 05:15 WIB) Peru v Meksiko (Siaran Langsung RCTI jam 07:45 WIB) Minggu, 10/07/2011 Brasil v Paraguay (Siaran Langsung RCTI jam 02:00 WIB) Venezuela v Ekuador (Siaran Langsung RCTI jam 04:30 WIB)
HEAD TO HEAD
Senin, 11/07/2011 Kolombia v Bolivia (Siaran Langsung RCTI jam 02:00 WIB)
Kualifikasi Piala Dunia 2010 Conmebol 11 Jun 2009 Brasil 2 – Paraguay 1 Kualifikasi Piala Dunia 2010 Conmebol 15 Jun 2008 Paraguay 2 – Brasil 0
Copa Amerika 2011
Brasil
Perkiraan Formasi Brazil Formasi: 4-3-1-2 Pemain:Julio César1, Andre Santos, Thiago Silva, Lucio, Daniel Alves, Ramires, Lucas, Ganso, Alexandre Rodrigues da Silva, Robinho7, Neymar.
V
Selasa, 12/07/2011 Argentina v Kosta Rika (Siaran Langsung RCTI jam 07:45 WIB)
Paraguay
Rabu, 13/07/2011 Chile v Peru (Siaran Langsung RCTI jam 05:15 WIB) Uruguay v Meksiko (Siaran Langsung RCTI jam 07:45 WIB)
Paraguay Formasi: 4-4-2 Pemain: Justo Villar1, Marcos Antonio Cáceres, Iván Rodrigo Piris, Antolín Alcaraz, Paulo Cesar Da Silva, Víctor Javier Cáceres, Enrique Daniel Vera, Cristian Miguel Riveros, Osvaldo David Martínez, Lucas Ramón Barrios, Roque Santa Cruz.
Kamis, 14/07/2011 Paraguay v Venezuela (Siaran Langsung RCTI jam 05:15 WIB) Brasil v Ekuador (Siaran Langsung RCTI jam 07:45 WIB) BURSA ASIAN HANDICAP Bolivia 0:1/2 Costa Rica Uruguay 0:1/4 Chile Peru 0:1/4 Mexico Brazil 0:3/4 Paraguay Ecuador 0:1/4 Venezuela Colombia 0:2 Bolivia Argentina 0:2 1/2 Costa Rica Chile 0:1 3/4 Peru Uruguay 0:2 Mexico Paraguay 0:0 Venezuela Brazil 0:0 Ecuador
Pertaruhan Juara Bertahan
Menuai hasil mengecewakan pada laga perdana, kedua tim tangguh di daratan Amerika Latin, Brazil dan Paraguay akan saling bantai di laga kedua perhelatan Copa Amerika 2011, Minggu (10/7) dini hari nanti (Siaran Langsung RCTI jam 02.00 WIB). Kedua tim tentunya akan saling mengejar kemenangan karena laga ini merupakan penentu jalan ke babak selanjutnya. Pada group B ini ke empat tim semuanya memiliki poin yang sama yaitu masing-masing satu poin. Menghadapi Paraguay, menjadi pertaruhan bagi sang juara bertahan, setelah start buruk dengan hanya mampu ber-
main imbang 0-0 menghadapi tim lemah Venezuela di laga perdana. Maka Mano Menezes enggan membeberkan strategi serta line up demi memberi kejutan pada La Abiroja. Menurunkan empat pemain bertipe menyerang sekaligus sejak menit pada diri Robinho, Alexandre Pato, Neymar dan Ganso, Tim Samba gagal membongkar pertahanan Venezuela selama 90 menit laga berjalan. Alhasil juara bertahan harus mengakhiri laga dengan skor 0-0. Jelas ini bukan merupakan awal yang baik bagi Brasil yang jadi favorit di turnamen ini. Apalagi ini adalah
ujian pertama Menezes sebagai pelatih baru Brasil yang menggantikan Carlos Dunga pasca Piala Dunia 2010. Menghadapi Paraguay yang levelnya di atas Venezuela dalam laga kedua, Minggu (10/7) pagi WIB, Brasil tak boleh lagi mengulangi kesalahan sama dan harus melakukan perbaikan. Rumor yang beredar Robinho serta Ramires yang tampil tak maksimal di laga pertama, akan diganti oleh Lucas Rodrigues dan Elano, demi memaksimalkan sisi penyerangan Selecao. Tapi ketika dikonfirmasi soal itu, Menezes enggan berkomentar banyak. Ia lebih memilih bungkam dan
hanya menegaskan jika Brasil sudah siap menghadapi strategi apapun dari Paraguay besok. Kami sedang berlatih agar siap menghaadapi laga besok dan kami akan memberitahukan lineup sebelum pertandingan, sahut Menezes seperti dilansir Yahoosports. Kami hanya memikirkan bagaimana memenangi pertandingan. Paraguay adalah tim yang tangguh, yang bermain baik dari depan hingga belakang. Kami harus hati-hati kepada mereka, tuntasnya. Jelang duel menghadapi Brasil, pelatih Paraguay, Gerardo Martino
mengatakan timnya akan bertarung mencari kemenangan. Kami tidak akan mengubah gaya bermain. Tetap menyerang dan mencari kemenangan, kata Martino dikutip dari Goal.com. Kami bukan tim sempurna, tapi kami akan bekerja penuh konsentrasi dan kerja keras hingga 90 menit, tambahnya. Yang jelas melihat kekuatan terakhir kedua tim, bukan tidak mungkin Paraguay mampu menumbangkan Brasil. Tercatat kedua tim saling mengalahkan di dua pertemuan terakhir ketika bertemu di ajang kualifikasi Piala Dunia 2010. (int)
Klasemen sementara Grup A Kolombia Kosta Rika Argentina Bolivia Grup B Brasil Paraguay Venezuela Ekuador Grup C
Copa Amerika 2011
Peru
V
2 2 2 1
1 1 0 0
1 0 2 1
0 1 0 1
2-1 2-0 1-1 1-1
4 3 2 1
1 1 1 1
0 0 0 0
1 1 1 1
0 0 0 0
0-0 0-0 0-0 0-0
0 0 0 0
NICK HANOATUBUN/RM
Meksiko
Ambisi Kemenangan
Dua pemain Peru, Paolo Guerrero dan Salamon Libman menjalani sesi latihan menjelang laga kedua menghadapi Meksiko, pagi ini. REUTERS
Di luar ekspetasi publik, Peru berhasil menahan imbang Uruguay pada laga pembuka Grup C Copa America 2011. Senin (4/7). Gol Paolo Guerrero bahkan lebih dulu memberi keunggulan sebelum akhirnya Luis Suarez menyamakan skor menjadi 1-1. Ini jelas jauh dari kelaziman Peru, yang biasanya selalu muncul sebagai lumbung gol bagi kontestan lain. Pelatih Sergio Markarian mampu dengan apik menampilkan kestabilan di lini
belakang deng an memanfaatkan jarak rapat antar pemain. Jarak rapat terkadang lebih penting ketimbang penguasaan bola. Ini membuat kami bisa bertahan dan menyerang sama baiknya, ungkap pelatih asal Uruguay itu di Los Andes sambil mengampungkan ambisi meraih kemenangan di laga berikut kontra Meksiko. Kata pelatih yang lama menghabiskan kariernya di daratan Paraguay ini, saat bersua El Tri
di Estadio Malvinas Argentinas, Mendoza, Sabtu (9/7), pagi ini (Siaran Langsung RCTI Pukul 07.45 WIB), Guerrero cs, harus tampil tanpa sikap bodoh jika ingin meraih tripoin. Saya memiliki tanggung jawab untuk meracik strategi tepat dan tidak melakukan segala bentuk kesalahan, kata Markarian. Misi senada juga diungkapkan kubu Meksiko yang diwakili Giovani Dos Santos, gelandang serang mereka. Kata eks Bacelonista yang besar di La Masia ini, penerapan strategi yang keliru di laga perdana yang melandasi kekalahan mereka versus Cili. Terlalu banyak pemain yang bertumpuk di depan. Saya harap kami bisa bermain lebih baik, tentunya dengan strategi yang berbeda, papar pemain tersenior di skuad asuhan Luis Fernando Tena tersebut. (int)
Bolivia 0-2 Kostarika
Buka Peluang Kostarika membuka peluang maju ke babak kedua Copa America 2011, setelah menundukkan Bolivia 2-0 hari Jumat (8/7) pagi, di San Salvador, Argentina. Kemenangan mengejutkan ini membuat Kostarika hanya membutuhkan seri saat bertemu tuan rumah Argentina, untuk melaju ke babak berikutnya. Gol pertama Kostarika dilesakkan Josue Martinez di menit 59, sementara gol kedua lahir dari kaki ujung tombak Joel Campbell, 11 menit sebelum wasit meniup peluit akhir pertandingan. Sejak menit 71, Bolivia hanya diperkuat 10 pemain, setelah salahseorang pemainnya Ronald Rivero diusir dari lapangan akibat menghalau bola dengan tangan di depan gawang Bolivia. Kartu merah juga dihadiahkan wasit untuk gelandang Kostarika David Guzman, beberapa menit jelang bubar.
Tetapi di babak kedua, Kostarika yang sebelumnya kalah 0-1 oleh Kolumbia ganti menguasai laga tersebut dan beberapa kali serangannya berpeluang melahirkan beberapa gol. Sebagian besar pemain Kostarika didomisasi pemain muda dibawah usia 23 tahun, yang pernah memperkuat tim olimpiade negara itu. Seperti Meksiko, Kostarika adalah tim tamu yang diundang dalam Copa America 2011, turnamen yang semula hanya diikuti oleh negara-negara di kawasan Amerika Latin. Kemenangan ini membuat Kos-
tarika berpeluang maju ke babak berikutnya. Secara geografis Kostarika dan Meksiko berada di kawasan Amerika bagian tengah. Laga melawan Argentina hari Senin depan, dipastikan akan berlangsung seru, karena tim tuan rumah harus memenangkan pertandingan ini setelah dua kali seri dalam laga sebelumnya. Kami tahu pertandingan itu bakal seru, karena Argentina akan bermain sekuat mungkin untuk raih kemenangan, kata pelatih Kostarika asal Argentina, Ricardo La Volpe. (bbc)
GARAP TAMBANG: Chairman OSO International, Oesman Sapta (tengah), menyaksikan penandatanganan kerja sama oleh Presdir OSO International, Burhanudin Amin (kedua dari kiri) dan Minister Of Water, Petroleom, Energy & Mineral Resources Somalia, Abdirizaq Sh. Mohedin (kedua dari kanan), di OSO International Office, Jakarta, kemarin. Hadir pula Director Somalia Petroleom Company, Hussain Ali Ahmed (kanan), Duta Besar Somalia Untuk Indonesia, Mohamad Olou Barow, Bussiness Advisior Madjedi Hasan dan Legal Advisior, Dodi Abdul kadir (kiri).
OSO International Siap Olah Tambang & Gas Di Somalia Pemerintah Republik Somalia mulai bangkit setelah beberapa tahun lalu terjadi perang saudara. Negara dengan penduduk 100 persen muslim ini, ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya melalui pengembangan sumber daya energi dan mineral, serta infrastruktur.
UNTUK merealisasikan program tersebut, Pemerintah Somalia telah menggandeng PT OSO International untuk bersama-sama mengembangkan kekayaan alam Somalia. Dalam kunjungannya ke Australia, Minister Of Water, Petroleom, Energy & Mineral Resources Somalia, Abdirizaq Sh. Mohedin menyempatkan diri datang ke Indonesia untuk melakukan penandatanganan kerja sama (Memorandum of Understanding/MoU) dengan Presiden Direktur PT OSO International Burhanudin Amin. Penandatanganan MoU dilakukan di OSO International Office, Jakarta, kemarin. Ikut menyaksikan, Chairman OSO International Oesman Sapta, Director Somalia Petroleom Company (SPC) Hussain Ali Ahmed, Duta Besar Somalia Untuk Indonesia Mohamad Olou Barow, Bussiness Advisior Ma-
djedi Hasan dan Legal Advisior Dodi Abdul kadir. Menurut Burhanudin, OSO International sebagai private company yang berpengalaman, ingin mengembangkan, membantu dan bekerja sama dengan masyarakat Somalia. Selama ini, masyarakat Somalia masih banyak yang menggunakan genset dan air yang kurang bersih. Karena itu, OSO International akan membuat power plant (pembangkit listrik) dan water treatment untuk suplai air. “Somalia ini negara kaya batu bara, timah, minyak, besi dan lainnya,” ujarnya Budiman. OSO International melihat, Somalia adalah negara yang sangat menjanjikan. Tidak hanya kaya di bidang energi, namun juga kaya di peternakan. Misalnya, Somalia tercatat sebagai negara penghasil ikan tuna terbesar di dunia, Somalia juga sebagai negara penghasil peterna-
kan kambing, sapi dan bahkan unta. Burhanudin mengatakan, kerja sama ini menelan investasi sekitar 2-3 miliar dolar AS dan OSO International memiliki hak eksklusif di Somalia. Karena itu, bagi perusahaan mana pun atau negara mana pun yang ingin masuk ke Somalia harus melalui OSO International. “Hak eksklusif atau kerja sama ini hingga lima tahun ke depan, dan bisa diperpanjang,” katanya. Legal and Business Advisor OSO International, Juzuar Nazief menjelaskan, rencana OSO International membangun power plan untuk memenuhi kebutuhan listrik Somalia. “Power plant ini dengan bahan bakar batu bara untuk mendistribusikan electricity. Selain itu, juga nantinya akan mengoperate depot-depot untuk distribusi solar,” ujarnya. OSO International, lanjut dia, akan mendevelop atau joint operation untuk lapangan-lapangan minyak di Somalia. Karena potensi minyak di Somalia sangat besar, termasuk potensi batu baranya. “Mereka (Somalia) ini negara yang kaya akan
natural resources atau sumber daya, namun mereka perlu investor atau perlu dana untuk mengembangkan secara bersama-sama. OSO International menjadi perusahaan yang memiliki hak eksklusif dalam mengelola sumber daya energi Somalia,” katanya. Sementara itu, Duta Besar Somalia Untuk Indonesia, Mohamad Olou Barow menjelaskan potensi sumber daya alam Somalia dan peluang OSO International mengembangkan usaha di Somalia. Kata dia, OSO International diberi kepercayaan mengembangkan batu bara Somalia, karena batu bara Somalia berkalori tinggi, yakni sekitar 57006000 kalori dan bisa dimanfaatkan lebih dari 100 tahun. Selain batu bara, jelasnya, pemerintah Somalia juga mempercayakan OSO International untuk masuk ke industri timah. “Timah di Somalia ini pernah dikerjakan oleh negara Bulgaria. Namun sekarang ini kita berganti ke OSO International. Intinya, mengharapkan OSO International untuk memfasilitasi investor yang masuk ke Somalia,” ujarnya. ■ DIN
CUSTOMER SERVICE - Ingin berlangganan - Koran datang siang - Tidak terima koran
Hubungi: Bagian Pemasaran Hp. 081345479786 (Santo) 08125746667 (Abu Bakar) 08125639448 (Mulyadi)
Narkoba
Jual Sabu, Pasutri Dibekuk PONTIANAK. Jajaran Direktorat Serse Narkoba Polda Kalbar membekuk Budi Susanto, 28 dan Bong Mie Lin, 35, istrinya, saat menjual sabu di Jalan Gusti Situt Mahmud, Gang Selat Sumba, Pontianak Utara, Kamis (7/7) siang. Bersama barang bukti paket sabu, pasangan suami istri (pasutri) itu di gelandang ke markas polisi. Budi Susanto dan istrinya tidak lagi dapat mengelak. Ketika diringk u s , k e d u a ny a sedang melakukan transaksi di Budi Susanto, dan Bong Mie Lin. Arman kediamannya. Barang bukti berupa paket sabu berada di tangan. Tanpa melakukan perlawanan, keduanya langsung di gelandang ke Mapolda Kalbar. Tersangka sudah satu bulan terakhir menjadi incaran polisi. Namun, kita menunggu waktu yang tepat. Tentunya saat mereka sedang melakukan transaksi, ujar AKBP Mukson Munandar, Kabag Humas Polda Kalbar saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (8/7). Usai membekuk keduanya, rumah Budi digeledah. Polisi melakukan penyisiran di setiap sudut ruang. Satu-persatu barang mencurigakan diperiksa. Hingga akhirnya ditemukan beberapa barang bukti pendukung lain. Diantaranya lima paket sabu siap edar seberat tiga gram, tiga bong (alat pengisap sabu), tiga korek api gas dan puluhan plastik klip transparan. Penangkapan terhadap kedua tersangka berawal dari informasi masyarakat. Mensinyalir adanya aktivitas mencurigakan berupa peredaran narkoba di Gang Selat Sumba, ungkap Mukson. Kedua pasangan suami istri yang telah dikaruniai seorang anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar itu pun ditetapkan sebagai tersangka. Namun akan ditelusuri lebih dalam terkait peran serta keduanya. Mereka masih dalam pemeriksaan lebih lanjut. Kita akan kembangkan, untuk mengungkap bandar besar di belakangnya, tutur Mukson. Mukson menambahkan, atas perbuatannya, kedua tersangka akan dijerat Undang-undang Nomor 35/2009 pasal 112, 114 tentang narkotika dengan ancaman hukuman empat tahun penjara. Sementara barang bukti sabu akan diperiksa BBPOM guna menjalani uji laboratorium. Untuk memperkuat barang bukti dalam proses hukum selanjutnya. Budi Susanto mengatakan, dirinya baru kali ini menjual barang haram tersebut. Itu pun dilakukan lantaran tidak mengetahui isi barang. Karena menurut dia, bisnis haram itu semuanya dijalani sang istri. Baru kali ini saya menjual barang tersebut. Itu pun saya tidak tahu. Ini semua dari istri saya, ujar sang suami yang kesehariannya bekerja sebagai buruh lepas. Sementara sang istri, Bong Mie Lin mengaku terpaksa menjalani bisnis haram tersebut atas desakan kebutuhan ekonomi. Pasalnya dia hanya ibu rumah tangga yang tidak mempunyai penghasilan tetap. Sedangkan kebutuhan ekonomi semakin meningkat. Terlebih untuk biaya anaknya yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Barang haram itu diperolehnya dari kawasan Bet ing, Pont ianak Timur. Barang baru diambilnya ketika ada yang memesan. Saya dapat barang dari kawan di Beting. Karena ada orang yang minta dibelikan. Saya mendapat upah Rp50 ribu dari setiap penjualan, jelas Bong Mie Lin. (sul)
PATR LI
Sabtu, 9 Juli 2011
Pak Alau Gorok Leher
Yomeng Hui, bersimbah darah. Syamsul AriďŹ n PONTIANAK. Tidak mampu menahan sakit yang dideritanya, Yomeng Hui, 65, mencoba mengakhiri hidup dengan cara menggorok lehernya sendiri menggunakan pisau dapur di rumah keluarganya Gang Ambotin, Jalan KH Wahid Hasyim, Pontianak Kota, Jumat (8/7) sekitar pukul 10.00. Yomeng kini menjalani perawatan di RS Bhayangkara Pontianak. Kejadian pertama kali diketahui tetangganya. Warga yang mengetahui Yomeng tergeletak bersimbah darah langsung berdatang an ke rumahnya. Dikatakan Apli Herlambang, 42, Ketua RT 01, RW 07, sekitar pukul 11.00, tetangga Yomeng berteriak sambil mengatakan ada yang bunuh diri. Mendengar itu, Apli keluar rumah, bergegas mendatangi rumah Yomeng.
Setibanya di rumah, Yomeng tergeletak bersimbah darah dengan luka gorok di leher. Dengar tetangga teriak ada yang bunuh diri, saya bilang sama tetangga jangan masuk dulu. Begitu saya lihat korban sudah bersimbah darah, saya langsung lapor Polisi, ungkapnya. Apli melihat pisau dapur yang terletak dilantai tepat di belakang tubuh Yomeng. Melihat pria paruh baya itu masih hidup, Apli langsung melapor ke Polresta via telepon. Apli mengatakan, keluarga Yomeng saat kejadian sedang pergi keluar, namun ada berpesan dengan tetangganya untuk melihat Yomeng sendiri di rumah. Sehari-hari dia memang selalu berdua dengan keluarganya. Memang sedang sakit-sakitan dan kakinya kalau jalan seperti pincang, tambah Pak RT. Polisi mendatangi lokasi ke-
Yomeng Hui, ketika hendak dibawa ke RS Bhayangkara. Syamsul AriďŹ n jadian dan langsung melarikan Yomeng ke rumah sakit. Tansoi, keluarga Yomeng mengatakan, saat kejadian tidak ada di rumah, pergi ke rumah keluarga di Jalan Setia Budi dari pukul 09.00. Ketika ia sampai di rumah, dilihatnya Yomeng sudah berlumuran darah. Korban ini memang ada mengeluhkan penyakitnya, selama ini
tidak kunjung sembuh-sembuh. Obatnya saat ini memang sudah habis, makanya saya pergi ke tempat keluarga, minta supaya dia ini dibawa ke rumah sakit, ujar Tansoi. Kasat Reskrim Polresta Pontianak Kompol Puji Prayitno membenarkan kejadian tersebut. Yomeng menggorok lehernya
karena penyakit pegal-pegal di kakinya yang tak kunjung sembuh. Dirinya merasa merepotkan orang lain. Korban menggorok lehernya sekitar 20 Cm dan kini masih di rawat di RS Bhayangkara Pontianak. Kepolisian terus melakukan penyelidikan dari peristiwa ini, tegas Puji. (sul)
Kepala Dilindas, Pemuda Tewas
Suryansah tewas dalam perjalanan ketika dilarikan ke Puskesmas Siduk. KAMIRILUDDIN SUKADANA. Nyawa Suryansah, 18, tidak tertolong. Warga Desa Kuala Tolak Kecamatan Matan Hilir Utara Kabupaten Ketapang ini mengembuskan napas terakhir ketika hendak dilarikan ke Puskesmas Siduk, Kecamatan Su-
kadana, Kabupaten Kayong Utara, Kamis (7/7) pukul 19.00 WIB. Rian sapaan akrab Suryansah, salah seorang karyawan kebun sawit. Dia tewas mengenaskan setelah kecelakaan lalu lintas di Jalan Provinsi Ketapang-Su-
kadana tak jauh dari tempat penimbangan truk di Dusun Pelansi, Desa Kuala Satong, Kecamatan Matan Hilir Utara. Informasi yang dihimpun Equator, Rian membonceng temannya, Yudi hendak ke Sukadana. Dik-
abarkan, sepeda motor Yamaha Mio yang mereka tunggangi hendak mendahului mobil truk yang ada di depannya. Secara kebetulan, dari arah berlawanan melaju mobil. Entah bagaimana, sepeda motor yang dikendarai Rian tumbang sehingga badannya terpental ke tengah jalan. Tak pelak, mobil dari arah berlawanan tak bisa mengelak dan melindas Rian. Sementara Yudi yang terpental ke pinggir jalan selamat, hanya mengalami luka lecet di sekujur tubuh. Usai kejadian, warga setempat langsung menolong Rian dan melarikannya ke Puskesmas Siduk. Namun nasib berkata lain, Rian tewas ketika dalam perjalanan. Saat terjatuh mobil berlawanan arah melintas dan menabrak teman saya. Saya juga tidak tahu plat atau jenis mobil yang menabrak, karena silau oleh lampu mobil, Yudi mengisahkan. Yudi terlihat mengalami lukaluka lecet pada kaki, punggung
serta perut dan mendapatkan perawatan intensif dari tim medis. Berdasarkan hasil visum, Rian tewas akibat frontal (kening) kiri retak, keluar darah dari liang telinga kiri, dan hidung patah. Tak cukup di situ, Rian juga menderita luka sobek pada gusi sebelah kiri bawah, luka lecet di pelipis kanan, dagu, leher, dan luka lecet pada dada bagian kiri seluas 15x30 centimeter. Termasuk, luka lecet pada abdomen (perut) kiri bawah. Wajah korban juga tidak simetris (tidak normal) lagi, jelas dr Christine. Kepala Rian diduga kuat terlindas ban mobil. Hal ini diperkuat dengan bukti helm KYT yang standar nasional Indonesia itu pecah. Bahkan, di helm terdapat bekas ban mobil. Sekitar pukul 21.00, Rian dibawa keluarganya pulang untuk dikebumikan. Menurut warga, di lokasi tersebut sering terjadi kecelakaan dan baru sekarang memakan korban jiwa. (lud)
Hindari Motor, Bus Valenty Masuk Parit PONTIANAK. Bus Valenty tujuan Pontianak-Tayan yang dikemudikan Antonius, 30, terbalik di Jalan Trans Kalimantan, depan Dusun Parit Adam I, Jumat (8/7) sekitar pukul 12.30. Walau pun tidak ada korban luka-luka, namun penumpang histeris. Sebelum terbalik, bus sempat menghantam pagar jembatan hingga hancur. Kemudian bus masuk ke dalam parit, hingga akhirnya tumbang. Bahkan menghantam geretak semen warung di depannya. Hingga geretak tersebut sebagian roboh. Para penumpang berteriak minta tolong. Satu persatu penumpang keluar dari jendela bus. Tidak ada yang terluka dalam
insiden tersebut. Para penumpang yang berjumlah 26 orang akhirnya melanjutkan perjalanan dengan bus Valenty lainnya. Diceritakan Antonius, bus yang dikemudikannya dari arah Pontianak hendak menuju Tayan. Saat berjalan dengan kecepatan 30 KM/jam, dari arah yang sama di depannya ada motor yang dikendarai seorang ibu-ibu. Motor itu lalu ke tengah dan kemudian ke tepi lagi. Ada beberapa kali motor tersebut begitu. Bahkan sudah diklakson, masih saja begitu, katanya. Hingga akhirnya, saat motor tepi sebelah kiri, tiba-tiba menyeberang ke dusun Parit Adam II. Sang sopir pun kaget dan reeks
membanting setir ke kiri. Karena bantingan setirnya cukup keras, sampai menabrak pagar jembatan. Hingga terperosok ke parit dan akhirnya bus terbalik. Penumpang tidak ada yang luka dan mereka sudah ditumpangkan ke bus lain, ujar warga Tayan ini. Hal senada dikatakan Asep, 25 yang saat itu sedang berada di warung dekat bus terbalik. Bus terbalik karena menghindari sebuah motor yang berbelok secara tiba-tiba. Sebelumnya pengendara motor beberapa kali ke tengah dan ke tepi. Bahkan sopir bus telah mengklaksonnya beberapa kali. Saat bus terbalik, penumpang pada teriak minta tolong. Mereka akhirnya keluar
PONTIANAK. Petugas gabungan satuan Satpol PP, Polisi, TNI dan di beck-up petugas kelurahan Sungai Bangkong menertibkan lapak buah di Jalan Alianyang dan Jalan Penjara, Senin (4/7). Penertiban dimulai dari pukul 09.00 diawali di persimpangan antara Jalan Alianyang dengan Jalan Penjara. Petugas langsung membongkar lapak pedagang buah di pinggir jalan depan Rumah Sakit
lewat jendela dan tidak ada yang mengalami cedera, jelasnya. Petugas Lantas Polsek Sungai Ambawang yang mendapat informasi langsung terjun ke lokasi. Selama 3,5 jam setelah insiden tersebut, bus dapat dievakuasi dengan bantuan mobil derek. Berdasarkan keterangan sopir dan saksi, bus terbalik karena menghindari sepeda motor yang tiba-tiba menyeberang. Kasus ini selesai, bila pemilik bus memperbaiki pagar dan jembatan yang rusak. Apalagi ini termasuk kecelakaan tunggal dan tidak ada korban luka-luka atau pun meninggal dunia, terang AIPTU Maryadi, Kanit Lantas Polsek Sungai Ambawang. (arm)
Alianyang. Karena sudah sudah diberikan surat peringatan, namun hingga saat ini tidak dihiraukan. Bahkan ada juga mobil pikap dijadikan jualan buah. Kami hanya melaksanakan tugas dari Perda untuk melakukan penertiban lapak yang melanggar peraturan yang sudah disepakati oleh pihak pedagang dengan pemerintah. Karena pihak pedagang sudah berkali-kali diberi-
Bus Valenty terbalik dan masuk parit. Arman
kan peringatan, namun sampai saat ini tidak dihiraukan, bahkan pedagang membuat tempat yang permanen, ungkap Syarif Saleh, Kasat Pol PP di lokasi penertiban. Sementara Lurah Sungai Bangkong Pontianak Kota, Rahmat Suprayetno mengatakan, penertiban dan pembongkaran lapak-lapak PKL ini sebagai solusi terakhir dari penertiban. Sebab sebelum pembongkaran dan penertiban,
kita melakukan sosialisasi hampir satu bulan. Bahkan kita mengadakan pertemuan dengan para PKL mengenai pelarangan berjualan di sembarang tempat, jelasnya. Ternyata, imbauan dan sosialisasi tersebut tidak direspons. Akhirnya pihaknya melakukan penertiban dan pembongkaran. Adapun alasan pembongkaran dan penertiban PKL di sepanjang Jalan Alianyang ini tidak
lain karena melanggar Perda. Begitu juga sebagian pedagang tidak menghiraukan imbauan pemerintah, tambah Rahmat. Menurut Rahmat, penertiban dan pembongkaran ini akan terus dilakukan pihaknya terhadap para PKL yang berjualan di tempattempat yang tidak boleh untuk berjualan. Padahal kami sudah memberikan toleransi dengan pedagang, agar berjualan dimulai
10
musyawarah kite
Sadarkan Masyarakat SUNGAI RAYA. MPR membentuk tim kerja sosialisasi tentang empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara, yang ditujukan bagi tenaga pengajar dan organisasi kemasyarakatan. Hal itu dilakukan dengan tujuan menyadarkan masyarakat Indonesia, agar bisa mengejawantahkan empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara yang dapat menjadi panduan efektif dan nyata, dalam kehidupan sehari-hari, kata Anggota MPR, Agus Hermanto di Sungai Raya. Menurut Agus, tim tersebut dibentuk Ketua MPR dan beranggotakan 35 orang. Dipilih dari unsur fraksi dan kelompok anggota yang bertugas menyusun materi dan metode, serta mensosialisasikan kepada masyarakat. Agus menjelaskan, sosialisasi sangat penting dalam mengingatkan kembali kepada seluruh komponen bangsa, agar pelaksanaan dan penyelenggaraan kehidupan berbangsa dan bernegara terus dijalankan dengan tetap mengacu pada tujuan negara yang dicita-citakan. Empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara tersebut mengacu pada Pancasila, UUD 1945, Bineka Tunggal Ika dan Ketetapan MPR RI. Dalam melaksanakan tugas tersebut, sosialisasi telah dilaksanakan dengan sasaran seluruh masyarakat di pusat dan daerah, dengan mengembangkan program-program dan metode sosialisasi sesuai sasaran yang ditentukan, tuturnya. Adapun sasaran dari program sosialisasi antara lain training of trainer ( TOT ), sosialisasi kepada berbagai kelompok sasaran, cerdas cermat tingkat SLTA, dialog melalui media massa, serta metode lain yang dipandang relevan dan tepat sasaran. Misalnya sosialisasi melalui media cetak, wayangan, focus group discussion dan membagikan materi sosialisasi kepada kelompok strategis, tuturnya. Selain sosialisasi, dalam rangka pemahaman empat pilar, MPR telah melakukan berbagai terobosan dan pembaruan, terkait upaya menumbuhkan kembali kesadaran pentingnya penerapan nilai luhur bangsa dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Terkait sosialisasi yang kita lakukan dengan PGRI Kabupaten Kubu Raya dilaksanakan sebagai bentuk tindak lanjut, antara Pimpinan MPR dengan pengurus besar PGRI pada 22 Januari 2010 lalu. Tujuannya meningkatkan kualiďŹ kasi pendidik, kemampuan profesional dan pengembangan guru di wilayah NKRI, kata Agus. M e n u r u t ny a , s o s i a l i s a s i d i k a l a n g a n g u r u sangat penting. Karena itu, melalui sosialisasi di PGRI diharapkan dapat lebih membudayakan kesadaran akan nilai luhur bangsa bagi siswa di sekolah. Dengan harapan tercipta kader-kader bangsa yang mampu memahami ketentuan yang menjadi dasar dalam penyelenggaraan kehidupan berbangsa dan bernegara, pungkasnya. (oen)
kubu raya Menuju Perubahan
Sabtu, 9 Juli 2011
Antisipasi Siswa Tak Tertampung
Disdik Perketat PSB SUNGAI RAYA. Pemkab Kubu Raya memperketat penerimaan siswa baru untuk tahun ajaran 2011/2012, dengan memprioritaskan siswa lokal. Itu kita berlakukan untuk penerimaan tingkat SD hingga SMA. Tujuannya untuk mengantisipasi siswa yang tidak tertampung saat penerimaan nanti, kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya, Frans Randus kepada wartawan. Menurut Frans, sejak diberlakukannya kuota 5 persen penerimaan siswa dari luar kota oleh Dinas Pendidikan Kota Pontianak, sedikit banyak berpengaruh pada kuota penerimaan siswa baru di tiap jenjang pendidikan di Kubu Raya. Pasalnya, khusus untuk kecamatan di Kubu Raya yang berbatasan langsung dengan Kota Pontianak, seperti Kecamatan Sungai Raya, Sungai Ambawang, Sungai Kakap dan Kuala Mandor B tidak bisa dimungkiri banyak anak Kubu
Raya yang bersekolah di Pontianak, begitu juga sebaliknya. Dengan diberlakukannya kuota tersebut, tentu memperkecil peluang anak-anak Kubu Raya untuk bersekolah di Pontianak. Sehingga tidak menutup kemungkinan banyak anak Kubu Raya yang tidak bisa melanjutkan pendidikan di sekolah negeri, tuturnya. Mengantisipasi hal tersebut, Dinas Pendidikan Kubu Raya sudah melakukan koordinasi dengan sekolah negeri dan swasta yang ada di Kubu Raya. Kita akan memprioritaskan siswa asal Kubu Raya, dan jika kuota lebih, baru kita akan menerima siswa dari luar daerah. Dalam hal ini kita tegaskan, kita tidak memberlakukan kuota seperti Pontianak, karena kita menyadari hak untuk mendapatkan pendidikan diatur undang-undang. Yang namanya negara kesatuan tidak ada istilah pembatasan, kata Frans. Permasalahan penerimaan
siswa baru hanya akan terjadi di daerah perbatasan dengan kota, sementara untuk daerah lain dipastikan tidak ada masalah. Bahkan dia berani memastikan kuota penerimaan siswa justru masih banyak yang kosong. Terpisah, Ketua Komisi D DPRD Kubu Raya, Mustafa, mengatakan lembaganya telah menekankan kepala sekolah di Kubu Raya, untuk memprioritaskan siswa lokal dalam penerimaan siswa baru di tiap jenjang pendidikan. Jika prioritas sudah terpenuhi dan masih ada kuota untuk menerima siswa dari luar daerah, baru itu diberlakukan. Jangan sampai siswa kita sendiri tidak bisa mengenyam pendidikan di sekolah negeri, jelas kita harus mengutamakan siswa lokal, kata Mustafa.Sehingga apabila siswa sudah terpenuhi dari Kubu Raya, sekolah mempersilakan siswa dari daerah lain untuk masuk. Kita tidak membatasi kuota adanya 5 persen untuk siswa luar
daerah. Namun kita prioritaskan dahulu siswa Kubu Raya, ungkap Musatafa Berdasarkan hasil rapat internal antara Komisi D dan Dinas Pendidikan Kubu Raya, telah ditetapkan dalam penerimaan siswa baru, proses pendaftaran tidak dipungut biaya apapun. Menurutnya, pungutan baru bisa dibebankan setelah siswa diterima di sekolah. Itu pun harus melalui kesepakatan antara pihak sekolah, komite sekolah dan orang tua siswa. Biaya yang dipungut juga harus jelas, sesuai kesepakatan bersama. Dalam artian, tidak memberatkan pihak mana pun, terlebiih orang tua siswa. Jika masih ada sekolah yang memungut biaya saat pendaftaran, silakan laporkan kepada kami, dan akan langsung kami tindaklanjuti dengan memanggil pihak sekolah, kata Mustafa. Terpisah, Bupati Muda Mahendrawan, terus menggeber pembangunan sekolah-sekolah baru
di tiap daerah bagi pelajar SD, SMP dan SMA/SMK. Kebijakan tersebut dilakukan, guna mengantisipasi daya tampung atau membludaknya minat pelajar lokal untuk belajar ke luar. Kita terus berproses membangun sekolah baru tiap tahun. Itu tidak bisa dimulai serentak, tetapi bertahap, tegas Muda Mahendrawan. Menurutnya, pembangunan sekolah terus berproses. Ibaratnya tidak dapat dilakukan sekaligus. Pada 2010 setidaknya ada tiga SMA dan dua SMP dibangun. Insya Allah kita akan kerja keras dan kejar proses pembangunannya, ucapnya. Untuk penerimaan siswa baru (PSB) tahun ini, Bupati Muda juga meminta sekolah negeri dan swasta memprioritaskan anak-anak lokal. Namun dia tidak melarang seandainya ada pelajar luar ingin bersekolah di Kubu Raya. Silakan saja. Kita terbuka kok, pungkasnya. (oen)
Tiga Kecamatan Meriahkan HUT Remamuda
Bupati Muda Mahendrawan memberikan sambutan pada penutupan rangkaian HUT Remamuda ke-25. YUNIARDI/EQUATOR SUNGAI RAYA. Sekitar 60 remaja masjid di Kecamatan Sungai Ambawang, Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya dan Kecamatan Sengah Temila (Kabupaten Landak), memeriahkan HUT Remaja Masjid Membangun
Desa (Remamuda) ke 25 yang dipusatkan di Desa Jawa Tengah, Kecamatan Sungai Ambawang. Kegiatan yang berlangsung sejak 30 Juni-7 Juli itu menampilkan berbagai agenda lomba, mulai dari cabang olahraga hingga kesenian
khas Islami, serta lomba-lomba lain yang berjumlah 32 cabang yang diperlombakan. Ketua Panitia, Agus Sulaiman, menuturkan ada peningkatan jumlah peserta pada tahun ini. Dari 32 cabang yang kita perlombakan, diikuti 60 remaja masjid dari tiga kecamatan di dua kabupaten, ungkapnya Disinggung rencana ekspansi keikutsertaan remaja masjid dari kecamatan lain, Agus Sulaiman, menuturkan bukan hal mustahil agenda serupa akan memperluas peserta yang ikut. Kami melihat remaja masjid yang ada di Kubu Raya sangat potensial, hanya saja harus diimbangi dengan penyaluran bakat dan hobi mereka ke arah yang positif, tuturnya.
Tidak hanya perlombaan, rangkaian HUT Remamuda ke 25 juga melakukan bakti sosial, dengan turun langsung bergotong royong membersihkan lingkungan di beberapa titik di Desa Jawa Tengah. Kami membuktikan kalau para pemuda memiliki kepedulian dalam membangun desa, katanya. S e k r e t a r i s B K P R M I Ku b u Raya, Irsan, berharap rangkaian prestasi yang diraih bisa memacu berbagai aktivitas positif di lingkungan masing-masing. Saya menginginkan para remaja masjid tetap berusaha, agar eksistensi remaja masjid terus dijaga. Saat ini kaum muda begitu sulit mencari panutan dalam berbagai pergaulan. Saya pikir, remaja masjid bisa mengambil posisi itu, tutur Irsan.
Sebagai kepala daerah, Bupati Muda Mahendrawan, yang menutup kegiatan, menyampaikan dukungannya terhadap kreativitas positif para remaja masjid, yang diisi dengan berbagai kompetisi produktif yang bisa memacu halhal berguna bagi pergaulan yang baik. Saya sangat apresiatif dengan kreativitas positif yang telah ditunjukkan para remaja masjid ini, tuturnya. Menurut Bupati, waktu 25 tahun merupakan sebuah proses panjang. Untuk itu, dengan kematangan sebuah proses, berbagai hasil positif bisa diraih. Tampil sebagai juara umum dalam rangkaian perlombaan tersebut, disabet utusan dari Remaja Masjid Raudatul Islamiyah Desa Jawa Tengah.(oen)
gema kabupaten pontianak
derap bestari
ADD 2011 Belum Cair APBD Desa Masih Dikoreksi
Petani Optimis Maju PEMKAB Pontianak bekerja keras meningkatkan sektor pertanian. Caranya memanfaatkan potensi yang ada dengan didukung pengembangan teknologi pertanian. Salah satunya dengan menerapkan kawasan sayuran organik. Sektor pertanian di Kalbar umumnya, dan Kabupaten Pontianak khususnya bisa semakin maju dan berkembang. Penerapan kawasan sayuran organik merupakan salah satu terobosan yang sangat baik, pendapat Ketua Kelompok Tani Subur Desa Wajok Hulu, Baharudin, Jumat (8/7). Dia mencontohkan, pengembangan kawasan sayuran organik yang diterapkan Pemkab di Jalan Sungai Pandan Desa wajok Hulu dan Purt Estide di Jalan Parit Kebayan, Desa Parit Sukamaju Kecamatan Siantan dan daerah lainnya. Alhamdulillah dengan pengembangan kawasan itu, maka daerah kami sudah dikenal di tingkat nasional. Beberapa waktu lalu kami menerima kunjungan dari peserta rapat koordinasi, dan konsorsium kawasan sayuran organik di Indonesia. Termasuk kedatangan Direktor Sayuran dan Tanaman Obat Ditjen Holtikultura, Dr Ir Yul Bahar, katanya. Masih menurut Baharudin, saat ini juga sedang dilakukan pengembangan sistem pertanian dari pemerintah pusat. Yakni pembuatan saluran tersier tata air mikro yang menggunakan dana bantuan sosial (bansos). Tata air mikro dibangun secara swadaya oleh petani. Setiap hektare dihargai Rp 1 juta. Terus terang, dananya belum cair tapi petani sangat antusias mengerjakan. Selain memberikan tambahan penghasilan, sistem itu juga membantu petani mengembangkan hasil pertaniannya. Kami sangat bersyukur dan berterima kasih, tuturnya. Tata air mikro akan difungsikan untuk memperlancar sistem pengairan pertanian. Masing-masing di Desa Jungkat seluas 260 hektare, Desa Parit Tok Adam seluas 40 hektare. Dari jumlah itu, hanya 250 hektare yang mendapatkan dana bansos pada tahun ini. Sedangkan di areal lain, pembuatan tata air mikro dikerjakan secara swadaya. Termasuk pembuatan pintu air. Di samping sistem pengairan, imbuhnya, petani juga mengaku senang dengan pengembangan bibit tanaman. Saat ini petani setempat menggunakan jenis benih unggul padi Inpara I, Inpara II dan Inpara III serta Cibogo. Dengan usia penanaman kurang lebih empat bulan. Alhamdulillah, hasil panennya memuaskan. Kami sudah pernah satu kali panen dengan 10,4 ton padi per hektare. Mudah-mudahan kemajuan sektor pertanian itu dapat terus dikembangkan dan ditingkatkan, harapnya. (hry/shn)
MEMPAWAH. Kepala Badan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BKBP3M-Pemdes), Ikke Wicaksono, mengatakan tidak lama lagi akan memulai sosialisasi penyusunan APBD-Desa. Sosialisasi merupakan salah satu tahap pencairan anggaran Alokasi Dana Desa (ADD) tahun ini. Tahapan pencairan ADD tahun 2011 sedang berlangsung. Saat ini desa sedang menyusun APBD Desa masing-masing. Selasa pekan depan, kami mulai turun ke tiap kecamatan untuk mengoreksi APBD Desa tersebut, kata Ikke kepada Equator, Jum at (8/7). Dijelaskannya, seleksi APBD Desa dimaksudkan untuk mengoreksi dan evaluasi. Setelah
APBD-Desa sesuai ketentuan dan aturan yang berlaku, baru ditindaklanjuti ke Bagian Hukum Setda Kabupaten Pontianak untuk kemudian dijadikan peraturan desa (Perdes). Setelah kita benarkan APBDDesa-nya barulah ditetapkan menjadi Perdes. Setelah ada produk hukumnya, maka ADD dapat kita cairkan sesuai alokasi yang telah ditetapkan. Secara keseluruhan, anggaran ADD 2011 sebesar Rp 7 miliar untuk 60 desa, ungkapnya. Terkait laporan pertanggungjawaban (LPj), Ikke, membenarkan masih ada beberapa desa yang belum merampungkan LPj ADD tahun 2010. Bagi desa yang terlambat menyampaikan laporan akan diberikan sanksi dengan memotong alokasi ADD
10 persen. Ada belasan desa yang belum menyelesaikan LPj ADD 2010. Meski belum menyelesaikan, namun alokasi ADD 2011 tetap akan kita berikan. Dengan konsekuensi dilakukan potongan 10 persen dan LPj 2010 lalu tetap harus segera diselesaikan, tegasnya. Untuk pencairan tidak ada ketentuan. Desa mana saja yang lebih dahulu dapat menyelesaikan APBD-Desa-nya dengan baik dan benar sesuai ketentuan, maka dapat dicairkan anggaran ADD tahun 2011 ini, bebernya. Terpisah, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Pontianak, Susanto, menyesalkan lambatnya kinerja BKBP3M-Pemdes dalam mengucurkan ADD 2011. Dia khawatir keterlambatan akan memenga-
ruhi pelaksanaan pembangunan di desa. Kita sangat menyayangkan dan menyesalkan. Otoritas pencairan ADD itu ada pada pemerintah daerah. ADD merupakan transfer dana dari pemerintah kabupaten ke desa. Bagaimanapun juga, 70 persen dana ADD itu merupakan pembangunan ďŹ sik. Dipastikan keterlambatan itu akan berdampak terhadap realisasi pembangunannya, pendapat Susanto. Paling lambat pada triwulan ke dua, ADD ini sudah dicairkan ke tingkat desa, sesalnya. Dia juga mempertanyakan, apakah Pemkab sudah menerbitkan Surat Keputusan (SK) tentang transfer anggaran pemerintah kabupaten ke desa. Tanpa SK, maka desa tidak bisa menyusun
APBD Desa. SK itulah yang menjelaskan, dan menjadi acuan bagi pemerintah desa untuk menyusun APBD Desa. Kalaupun SK itu sudah diterbitkan, lantas mengapa sampai terjadi keterlambatan seperti saat ini, tegasnya mempertanyakan. Menurutnya, seharusnya tidak perlu terjadi keterlambatan. Pemkab juga dituntut proporsional dalam pencairan. Artinya, prioritaskan desa yang lebih dahulu dapat menyelesaikan APBD Desa. Bagi desa yang telah menyelesaikan LPj 2010 harus diprioritaskan. Sedangkan yang belum harus diberikan. Jangan sampai gara-gara satu desa yang bermasalah, berdampak luas terhadap desa lainnya, tukasnya. (hry)
Kejaksaan Didesak Selidiki Kasus Alsintan
Sudianto MEMPAWAH. Ketua Front Pembela Kedaulatan Rakyat (FPKR) Kabupaten Pontianak, Sudianto meminta Kejaksaan Negeri (Kejari) Mempawah serius menyelidiki kasus Alat Mesin Pertanian (Alsintan) 2011. Kejaksaan juga dituntut menggiring kasus tersebut hingga proses lelang dilaksanakan. Kejaksaan harus serius menindaklanjuti, dan melakukan penyelidikan dalam kasus dugaan pengaturan pemenang
proyek alsintan. Dugaan penyalahgunaan anggaran dalam kasus ini cukup jelas, pendapat Sudianto kepada Equator, Jumat (8/7). Sudianto, menilai dugaan penyimpangan alsintan merupakan permasalahan yang dilematis. Menurutnya, kasus ini akan membuka permasalahan yang lebih besar. Dilematis karena alsintan itu sudah direalisasikan. Otomatis pihak yang merealisasikan alsintan itu tidak mau merugi, dan menyerahkan alsintan itu secara cuma-cuma kepada masyarakat, tuturnya. Sedangkan di sisi lain, timpalnya, kalau Dinas Pertanian melelang dan menetapkan pemenang tetapi tetap merealisasikan alsintan yang sama, maka pemenang proyek akan berurusan dengan hukum. Sebab, indikasi itu membuktikan kalau pengaturan pemenang proyek benar adanya. Kita menuntut agar semua pihak melakukan pengawasan terhadap pengadaan alsintan itu. Mulai dari kejaksaan, DPRD hingga masyarakat, tuturnya. Terkait penyelidikan oleh kejaksaan, Sudianto, berpendapat lang-
kah awal yang dilakukan dengan mencatat nomor mesin alsintan tersebut sudah benar. Sebagai bukti awal untuk mengantisipasi, dan mengawasi agar peralatan tidak digunakan oleh pemenang proyek berikutnya. Namun tidak cukup hanya mencatat nomor mesin. Lakukan penyelidikan lebih lanjut dan mendalam
untuk mengungkap siapa oknum yang memberikan instruksi, agar kontraktor membagikan alsintan sebelum proses lelang dimulai. Hal itu jelas menyalahi aturan dan ketentuan yang ada, tegasnya. Terkait status pinjam pakai, Sudianto, berpandangan hanya alibi atau modus untuk mengelabui pengawasan aparat hukum terha-
dap realisasi proyek tersebut. Kita juga meminta Pemkab menindaklanjuti dugaan penyimpangan anggaran di lingkungan kerjanya itu. Bukan tidak mungkin kasus serupa juga terjadi di dinas lain, dan berlangsung sejak lama. Berikan tindakan tegas dan sanksi kepada oknum PNS yang bermain dalam kasus tersebut, pintanya. (hry)
Replika Kabah ini untuk pelatihan para calon jamaah haji melakukan manasik haji sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah. Hery/Equator
11
suare kite
Bidik Penimbun Kebutuhan Pokok Singkawang. Menjelang tibanya bulan Ramadan 1432 Hijriah, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Kota Singkawang akan melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di pasar-pasar tradisional. Tujuannya, mencari penimbun kebutuhan pokok. Kita akan sidak gudang-gudang di pasar tradisional, kalau ada yang menimbun akan segera kita tindak, kata Emi Erwanda SE, Emi Erwanda. Mordiadi Kepala Disperindagkop dan UKM Kota Singkawang ditemui diselasela Sosialisasi SNI di Hotel Khatulistiwa Singkawang, Kamis (7/7).Pelaku usaha yang menimbun kebutuhan pokok terang Emi, jelas berbeda dengan yang hanya menyimpan (stok) di gudang. Kalau menyimpan di gudang selama tiga bulan masih ada perputaran, berarti bukan menimbun. Tetapi kalau tidak ada perputaran barang di dalam gudang lebih dari tiga bulan, berarti dia menimbun, terangnya. Dari sidak yang dilakukan nantinya, akan dilihat apakah terdapat penimbun kebutuhan pokok atau tidak. Tetapi selama ini di Kota Singkawang belum pernah ada yang menimbun, ungkap Emi. Setiap tahun kata Emi, Disperindagkop dan UKM Kota Singkawang selalu melakukan sidak untuk mengantisipasi kelangkaan kebutuhan pokok menjelang bulan suci Ramadan. Kita tidak ingin ada yang mengambil kesempatan dalam kesempitan, tegasnya. Pada bulan puasa, memang tidak menutup kemungkinan adanya penimbunan kebutuhan pokok, karena pada bulan suci umat Islam itu, permintaan terhadap kebutuhan pokok sangat tinggi. Makanya kita antisipasi agar tidak ada yang menimbun, karena kalau ada yang menimbun dapat menyebabkan terjadinya inasi dan lainnya, jelas Emi. Apabila pada bulan puasa terjadi peningkatan harga kebutuhan pokok menurut Emi, cukup wajar mengingat tingginya permintaan masyarakat menjelang bulan puasa. Harga memang tetap naik, hukum ekonominya kan begitu, itu tidak bisa kita hindari, ujarnya. Emi mengingatkan para pedagang, agar tidak memanfaatkan tingginya permintaan kebutuhan pokok untuk menaikkan harga semahal-mahalnya. Kita juga mengingatkan kepada masyarakat, agar tidak berlebih-lebihan dalam membeli kebutuhan pokok. Sesuai kebutuhan saja, sarannya. (dik)
Adil Tidak Mesti Sama Sambas. Tingginya biaya daftar ulang di sekolah harus disikapi secara bijak. Sebab, tidak semua orangtua siswa merupakan kaum mampu. Komite Sekolah dan pihak sekolah harus mempertimbangkan kondisi tersebut sebelum membuat keputusan. Anggota DPRD Sambas Eko Suprihatino SP menegaskan, anggaran yang diperlukan sekolah dalam memajukan pendidikan harus diEko Suprihatino SP. hitung secara cermat. Semua itu bisa disepakati dalam rapat yang melibatkan seluruh orangtua siswa. Jika ada yang mampu, diharapkan bisa memberikan lebih. Sedangkan yang tidak mampu dapat disesuaikan. Uaya ini harus dilakukan, karena yang namanya adil itu tidak mesti sama, tegas Eko kepada Equator, Jumat (8/7). Legislator Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sambas ini memahami, biaya pendidikan dapat menunjang kemajuan. Apalagi sekarang sekolah tidak lagi mendapat bantuan dari pemerintah. Ini bisa kita lakukan dengan kebersamaan. Caranya dengan memanggil orangtua siswa yang mampu maupun yang tidak mampu, untuk rembuk bersama mengatasi permasalahan sekolah. Tujuan agar anakanak tetap sekolah, imbaunya. (edo)
muare ulakan
Bingkisan untuk 275 Anak Sambas. Sebanyak 275 anak mendapat bingkisan berupa sepasang sepatu dan perlengkapan sekolah. Bantuan dari sejumlah donatur ini diserahkan di Kantor kepala Desa Tanjung Mekar, Kecamatan Sambas, Kamis (7/7). Acara tersebut dihadiri Wakil Bupati Sambas Dr Pabali Musa MAg, anggota DPRD Sambas Eko Suprihatino SP dan tokoh masyarakat Desa Tanjung Mekar, kata Alpian Azizi, Kepala Desa Tanjung Mekar kepada Equator, Kamis (7/7). Paket bantuan ini paparnya, diberikan kepada anak dari keluarga tidak mampu dan anak yatim. Tujuannya, memotivasi semangat anak-anak dalam meningkatkan pendidikan. Ia tak ingin ada anak-anak putus sekolah di desa yang dipimpinnya. Ini merupakan kegiatan kedua yang dilakukan Pemerintahan Desa Tanjung Mekar, atas bantuan pengurus desa dan warga mampu dengan mengumpulkan uang Rp 1.000 sehari, jelas Alpian. Di tempat yang sama, Rifansah, salah satu penerima bantuan mengucapkan terimakasih atas perhatian Pemerintah Desa Tanjung Mekar. Bantuan ini diakuinya sangat bermanfaat bagi anak-anak seperti dirinya. Sehingga mereka tidak risau memikirkan biaya untuk membeli sepatu dan buku sekolah. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlangsung, karena sangat membantu masyarakat tidak mampu, tuturnya. (edo)
Sabtu, 9 Juli 2011
Gara-gara Surat Walikota, PA Fraksi Ditunda
Singkawang. Pekerjaan dua Panitia Khusus (Pansus) di DPRD Kota Singkawang siang dan malam jadi sia-sia. Sidang paripurna pendapat akhir (PA) fraksi-fraksi terpaksa ditunda, hanya karena selembar surat dari Walikota Singkawang. Kami sangat kecewa, karena Pansus sudah kerja siang dan malam untuk mengejar target penyelesaian pembahasan sesuai jadwal Banmus (Badan Musyawarah, red) sebelum Paripurna PA Fraksi. Tetapi paripurnanya dibatalkan hanya karena selembar surat dari Walikota Singkawang, kata Drs Tavip Putra Purba, Anggota Pansus I DPRD Kota Singkawang ditemui di ruang kerjanya, kemarin (8/7).
Parahnya lagi, penundaan itu disampaikan sehari sebelum pelaksanaan Paripurna PA Fraksi-fraksi di DPRD Kota Singkawang terhadap empat raperda usulan eksekutif, yang rencananya dilaksanakan kemarin. Apa urgensinya penundaan mendadak itu kita tidak diberi tahu, hanya menyebutkan ada keperluan mendadak, ungkap Tavip. Empat raperda usulan eksekutif itu terdiri atas Raperda Penyertaan Modal kepada PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kalbar dan Raperda Penyelenggaraan Pendidikan yang pembahasannya diberikan kepada Pansus I DPRD Kota Singkawang. Selanjutnya Raperda Jasa Titipan dan Telekomunikasi serta
Raperda Retribusi Jasa Umum yang dibahas Pansus II. Kedua Pansus yang membahas empat raperda telah melaksanakan tugasnya, misalnya telah melakukan kunjungan kerja ke Bali dan Yogyakarta, bekerja siang dan malam untuk mengejar target pembahasan serta menyampaikan laporannya. Kerja kebut-kebutan yang dilakukan Pansus I dan II itu ternyata menjadi sia-sia. Jadwal PA Fraksi terhadap empat raperda terpaksa disusun kembali, karena sehari sebelumnya, DPRD Kota Singkawang menerima surat dari eksekutif yang isinya Walikota Singkawang dan Wakil Walikota Singkawang tidak dapat hadir. Tavip sangat menyayangkan hal
tersebut, karena enam fraksi di DPRD Kota Singkawang sudah siap menyampaikan PA-nya terhadap hasil kerja Pansus I dan II membahas empat raperda yang diusulkan eksekutif. Bahkan sudah ada anggota Dewan yang hadir sejak pagi tadi (kemarin, red) untuk paripurna, nyatanya ditunda, sesalnya. Penundaan yang mendadak ini, menurut Tavip menunjukkan kalau eksekutif perlu memperbaiki manajemen waktunya. Saya melihat manajemen waktunya tidak sempurna, tidak baik dalam bagaimana mengelola waktu. Padahal PA Fraksi ini sudah jauh hari dijadwalkan, kalau ada penundaan hendaknya dibilang jangan menda-
dak, pintanya. Tavip juga sangat mengesalkan ulah Kesekretariatan DPRD Kota Singkawang yang tidak menyampaikan surat resmi kepada semua wakil rakyat terkait pembatalan itu. Urusan negara seperti ini hanya disampaikan melalui pesan singkat (SMS), katanya. Terpisah, Ketua DPRD Kota Singkawang Tjhai Chui Mie menjelaskan, penundaan pelaksanaan Paripurna PA Fraksi tersebut, Walikota dan Wakil Walikota Singkawang tidak dapat hadir. Kita mendapat surat, kalau Walikota tidak dapat hadir, karena ada hal mendadak, ujarnya. Surat pemberitahuan itu diterimanya sehari sebelum pelaksanaan Paripurna PA Fraksi. Selanjutnya Sekretariat Dewan menyampaikan pembatalan Paripurna PA Fraksi itu kepada anggota dewan melalui SMS, kata Tjhai Chui Mie. (dik)
Bangun Pagar, Murid Bayar Rp 500 Ribu
Kesepakatan Iuran di SDN 1 Keliru Singkawang. Setiap siswa baru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Kecamatan Singkawang Barat diharuskan membayar Rp 500 ribu, untuk pembangunan pagar sekolah. Kebijakan berdasarkan kesepakatan lima tahun lalu dinilai sangat keliru. Kesepakatan seperti itu seharusnya hanya berlaku satu tahun ajaran, bukan lima tahun ajaran, kata Wakil Ketua DPRD Kota Singkawang Bong Cin Nen SPd ditemui di ruang kerjanya, Kamis (7/7).Hal ini menyusul pengakuan Ketua Komite Sekolah
SAMBAS
tumpahansalok
singkawang Spektakuler
dari SD Negeri 1 Singkawang Barat, Nur Fuadi kepada beberapa wartawan. Ia menyebutkan, iuran untuk pembangunan sekolah sebesar Rp 500 ribu berdasarkan kesepakatan antara pihak sekolah dengan orangtua murid lima tahun lalu. Kesepakatan yang dihasilkan lima tahun lalu itu ternyata masih diberlakukan kepada murid baru tahun ini. Sehingga banyak orangtua murid baru merasa keberatan, karena nilainya terlalu besar dan sifatnya harus.
Akibat banyaknya orangtua murid baru yang merasa keberatan, kendati enggan menyuarakan kekesalannya terhadap kesepakatan itu. Hal ini memunculkan berbagai isu di masyarakat, kalau SDN 1 yang merupakan sekolah berstandar nasional melakukan pungutan liar (Pungli).Menurut Bong Cin Nen, kalau saja kesepakatan itu dilakukan setiap tahun, tentu tidak akan memunculkan permasalahan seperti saat ini, banyak orangtua murid baru yang protes. Jika keputusan itu diambil se-
tiap tahun melalui musyawarah, mungkin tidak menjadi masalah karena sudah keputusan bersama. Namun kenyataan di lapangan, kesepakatan itu hanya sekali pada lima tahun lalu, sementara orangtua murid setiap tahunya selalu berubah, dan mereka tidak ikut dalam menentukan kesepakatan tersebut, papar Bong Cin Nen. Selain kesepakatannya yang keliru, Bong Cin Nen juga menilai kalau ketentuan iuran Rp 500 ribu untuk membangun pagar itu tidak tepat. Penetapannya tidak propor-
Tjhai Chui Mie
Mordiadi
sional. Kalau mau bangun pagar sekolah kan bisa ajukan ke dinas, tidak perlu lagi ke orangtua murid, katanya. (dik)
sambas terigas
DPRD Sikapi Tiga Raperda
Perbaiki Sistem Pengendalian Intern Keuangan
Erwin Saputra saat menyampaikan Pandangan Umum Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sambas menyikapi tiga raperda yang diusulkan Pemkab Sambas. M Ridho Sambas. Meski Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memberikan predikat Wajar Tanpa Pengecualian ( WDP) terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sambas Tahun
2010, namun sistem pengendalian intern yang selama ini dijalankan harus diperbaiki. Desakan tersebut disuarakan Fraksi Golkar melalui juru bicaranya Muazah Aladawiyah saat Sidang
Paripurna DPRD Sambas, Jumat (8/7). Sidang mengagendakan penyampaian pandangan umum (PU) fraksi-fraksi terhadap tiga rancangan peraturan daerah (Raperda) yang telah disampaikan Wakil
Bupati Sambas Dr Pabali Musa MAg, Kamis (30/6) lalu. Tiga raperda yang dibahas, yaitu Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Sambas Tahun 2010, Raperda Pembentukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Raperda Retribusi Bidang Kesehatan. Lebih jauh Muazah mengungkapkan, Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Sambas Tahun 2010 yang mendapat opini WDP dari BPK RI sangat membanggakan. Tapi harus jadi perhatian, karena ada sembilan temuan hasil pemeriksaan atas sistem pengendalian intern dan tiga temuan hasil pemeriksaan atas kepatuhan terhadap perundang-undangan, tegasnya. Sedangkan Raperda Pembentukan BPBD direspon positif oleh Fraksi Golkar, mengingat pembentukan BPBD merupakan amanah undangundang (UU). Namun, pembentukan BPBD harus disesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah atau disatukan dengan Struktur Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) lain. Atau bisa juga dengan melakukan perampingan SOPD, sehingga mampu mengatasi permasalahan keuangan daerah, sarannya. Untuk Raperda Retribusi Bidang Kesehatan, Muazah menilai sangat tidak sesuai dengan judul dan naskah raperda, yaitu Perda tentang Penyelenggaraan Perizinan di Bidang Kesehatan. Ini harus dijelaskan Pemkab Sambas pada jawaban Bupati
Sambas, desaknya. Hal senada diungkapkan Erwin Saputra dari Fraksi PDI Perjuangan. Menurutnya, perlu adanya transparansi pertanggungjawaban keuangan daerah, khususnya di Sekretariat Daerah (Setda) pada pos bantuan sosial. Disini terlihat banyak terjadi tumpang tindih anggaran dalam setiap kegiatan, kritiknya. Sedangkan Raperda Pembentukan BPBD, disarankan dibuat raperda baru yang mengatur perampingan SOPD yang kaya fungsi dan memudahkan pembiayaan, tanpa memberatkan keuangan daerah. Sementara Raperda Retribusi Kesehatan, Erwin berharap terjadi peningkatan pelayanan. Salah satunya pada jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas). Selain itu izin di bidang kesehatan harus sesuai dengan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat, ingatnya. Sidang paripurna ini dihadiri Wakil Bupati Sambas Pabali Musa, pejabat di lingkungan Pemkab Sambas dan 32 anggota Dewan. Tujuh fraksi menyampaikan PU-nya. Dari Fraksi Golkar disampaikan Muazah Aladawiyah, Fraksi PDI Perjuangan diwakili Erwin Saputra, Fraksi Demokrat disampaikan Darwani, Fraksi PAN melalui H Mulyadi H Jantan, Fraksi Hanura disampaikan Mardani, Fraksi Rakyat Bersatu oleh M Chandra Rostiadi SHut dan Fraksi Persatuan Indonesia Baru oleh Sudarwin, kata Ketua DPRD Sambas H Mas ud Sulaiman saat memimpin sidang paripurna.(edo)
Pabali: Hadapi Ramadan, Tingkatkan Religius Sambas. Tak lama lagi umat Islam akan menjalankan ibadah puasa pada bulan Ramadan. Guna meningkatkan kegiatan religius, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sambas juga telah mengagendakan sejumlah kegiatan. Diantaranya pawai akbar, lomba masjid terbersih serta salat magrib dan isya berkeliling (Smailing). Semua kegiatan tersebut ungkap Wakil Bupati Sambas Dr Pabali Musa MAg sejalan dengan upaya meningkatkan religius pada Visi dan Misi Bela Terpikat Terigas. Sedangkan untuk jadwal harian akan dilakukan Safari Ramadan bersama instansi di lingkungan
Pemkab Sambas, tegas Pabali kepada Equator, Jumat (8/7). Dijelaskannya, kegiatan religius dalam rangka menyemarakkan Ramadan akan dilaksanakan pada akhir bulan Syaban. Saat kegiatan pawai akbar, Pemkab Sambas akan memberikan doorprize dan paket Umroh bagi masyarakat Kabupaten Sambas yang mengikuti pawai akbar. Sedangkan lomba masjid terbersih, pemenangnya akan menerima hadiah dari Bupati Sambas. Dalam lomba ini setiap kecamatan akan diwakili satu masjid, tetapi masjid yang tahun lalu telah juara tidak bisa ikut. Untuk komponen penilaian, diantaranya kemakmu-
ran masjid, kebersihan, manajemen dan kelengkapan sarana pendukung, paparnya. Sementara itu, untuk kegiatan Smailing akan dilaksanakan rutin bagi pelajar. Bulan Ramadan ujarnya, merupakan kesempatan yang baik untuk memulai program Smailing. Untuk melaksanakan program ini, Pemkab Sambas sudah menyurati dan melakukan koordinasi bersama Dinas Pendidikan dan camat se-Kabupaten Sambas, ucapnya. Semua kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menjadikan Kabupaten Sambas yang religius. Caranya dengan membiasakan pembangunan kepribadian santun, anggun, unggul
dan maju (SAUM). Makanya dalam setiap kesempatan, Pemkab Sambas terus mengajak masyarakat agar bersama-sama mewujudkan Sambas yang religius melalui kepribadian SAUM, ajaknya. Menjelang tibanya bulan suci Ramadan, Pabali mengimbau masyarakat Kabupaten Sambas saling menjaga, menghargai dan saling menghormati. Bagi yang tidak berpuasa ia mengingatkan, supaya menghormati warga sedang menjalankan ibadah puasa. Pada bulan suci Ramadan, marilah kita bersama memakmurkan masjid dalam mendukung program religius di Kabupaten Sambas, imbaunya. (edo)
Dr Pabali Musa MAg. M Ridho
melawi membangun
12
Sabtu, 9 Juli 2011
Hari ini, Musda III DPD PAN Melawi
apai kato kito
Tujuh Calon Bersaing Rebut Kursi Ketua Tingkatkan SDM Aparatur Pemerintah NANGA PINOH. Kuantitas aparatur pemerintah tiap tahun selalu ditingkatkan. Hingga di formatur tertentu telah berlebihan, seperti guru. Penambahan jumlah ini mesti diikuti dengan peningkatan kualitas SDM pegawai pemerintahan lingkungan Pemkab Melawi. Dengan segala keterbatasan yang ada, pemerintah daerah berupaya menyeimbangkan antara pembangunan fisik dan SDM, salah satunya adalah dengan melakukan bimbingan teknis dalam rangka meningkatkan kemampuan pegawai dalam penataan kelembagaan, ketatalaksanaan, perencanaan pendidikan dan pelatihan jabatan, kata tokoh pemuda Melawi Syamsul Bahri. Lantas Syamsul mengatakan Bimtek sangat bermanfaat bagi pemerintah dalam melaksanakan roda pemerintahan. Namun intinya adalah peningkatan kapasitas aparatur pemerintahan. Syamsul mengulas peningkatan kapasitas ini bertolak pada 5 hal. Yakni, pertama informasi jabatan, unit organisasi, ringkasan tugas, hasil kerja, alat kerja, rincian tugas dan lain-lain. Kedua, penataan kelembagaan, ketiga penataan kepegawaian, keempat ketatalaksanaan berupa tata kerja, hubungan kerja dan sistem kerja. Terakhir, penataan perencanaan pendidikan dan pelatihan jabatan yang meliputi kegiatan perencanaan kebutuhan pendidikan dan pelatihan dalam mengembangkan pengetahuan pegawai sesuai dengan kebutuhan dan tuntutan jabatan yang disediakan. Terlaksananya 5 hal tersebut di atas dengan sempurna maka akan dapat mewujudkan terselenggaranya good government yang merupakan prasyarat bagi setiap aparatur pemerintah untuk mewujudkan aspirasi masyarakat dan mencapai tujuan serta citacita berbangsa dan bernegara, ulas Syamsul. Ia menyarankan setiap pegawai yang ada di Melawi harus segera mendapat berbagai Bimtek. Terutama pegawai yang baru. Bila perlu, seorang pegawai harus memiliki keterampilan selayaknya pegawai pemerintah. Artinya harus ada standar keterampilan yang harus dimiliki seorang pegawai. Standar keterampilan tersebut harus dibuat oleh Legislatif dan eksekutif. Setelah dibuat, BKD tinggal menjalankan standar tersebut, pungkasnya. (aji)
NANGA PINOH. Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD-PAN) Melawi, kembali menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke III, Sabtu (9/7) di gedung eks DPRD Melawi jalan Juang Km 1 itu. Musda tersebut diikuti sekitar 90 peserta dari sebelas kecamatan dan Dewan Pimpinan Ranting (DPRT) serta 400 undangan lainnya. Perebutan kursi ketua periode 2011-2015 semakin seru, lantaran tujuh calon yang bersaing dalam bursa pemilihan. Dalam kegiatan itu, rencananya akan dihadiri langsung Ketua Bapilu DPP PAN wilayah Kalbar, H Sukiman SPd MM yang juga anggota DPR RI komisi IV. Ada tujuh calon yang bakal maju. Kemudian ada sekitar 90 peserta yang akan hadir dari
H. Amri Kalam SH MH sebelas kecamatan. Rencananya juga akan dihadiri Ketua Bapilu DPP PAN wilayah Kalbar. Untuk ketua panitia Musda yakni Ibra-
him, ungkap Ketua DPD PAN Melawi hingga saat ini, H Amri Kalam SH MH kepada wartawan, Jumat (8/7). Lebih lanjut Amri menjelaskan, calon-calon yang akan maju, yakni Juliansyah selaku Ketua Barisan Muda PAN Melawi, H Abdullah selaku Bendahara DPD PAN Melawi, H Adang Yana selaku Ketua DPC PAN Nanga Pinoh. Kemudian Edi Surianto selaku Ketua DPC PAN Ella Hilir, Kulan AR selaku Ketua DPC PAN Belimbing, H Syarif Usman Effendi SH selaku sekretaris Bapilu DPW PAN Provinsi Kabar wilayah Melawi, dan yang terakhir H Amri Kalam SH MH selaku Ketua DPD PAN Melawi hingga saat ini. Amri menegaskan, Musda III DPP PAN Melawi, tujuh calon tersebut semuanya mempunyai
peluang yang sama untuk menjadi ketua DPD PAN Melawi. Siapapun yang terpilih nanti, itu merupakan hasil suara kader, yang harus dihormati, ucapnya. Pelaksanaan Musda tahun ini lebih meriah dari pelaksanaan Musda sebelumnya. Di mana pada Musda sebelumnya, hanya diikuti tiga calon saja dalam perebutan kursi ketua. Sementara pada Musda III kali ini diikuti oleh 7 calon. Saya senang dengan munculnya kader-kader yang tampil pada Musda kali ini. Itu menandakan, kaderisasi partai berjalan dengan baik. Terlebih tema yang kita usung yaitu membina kebersamaan menuju kemenangan, ujarnya. Pria yang juga menjabat sebagai wakil Ketua DPRD Melawi ini
berharap pelaksanaan Musda ke III DPD PAN Melawi dapat menjadi perekat antarkader yang ada. Sehingga partai PAN dapat tetap eksis dalam panggung politik. Apapun hasil dari Musda nanti, saya tetap menjunjung tinggi dan menghormati keputusan yang ada. Sebagai wujud demokrasi, paparnya. Terhadap peluang yang sama terhadap tujuh calon yang maju, tergantung para peserta Musda yang akan memilih, siapa figur yang akan diberikan kepercayaan dalam membawa PAN Melawi selama lima tahun ke depan. Jika saya masih diberikan kepercayaan memimpin PAN Melawi, saya mempunyai target paling tidak mempertahankan kursi PAN di DPRD, bila ditingkatkan, tegasnya. (ira)
MTQ Pertama Kecamatan Belimbing Meriah Batu Nanta Raih Juara Umum
Camat Belimbing, Aji Kuswara SPd saat memberikan hadiah kepada Ketua Kafilah Desa Batu Nanta sebagai juara umum, kemarin malam. DEDY IRAWAN/EQUATOR NANGA PINOH. Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kecamatan Belimbing yang pertama kali diselenggarakan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) berjalan sukses dan meriah. Pelaksanaan yang berlangsung selama empat, 4-7 Juli tersebut dipusatkan di Desa Pemuar. Sejak berdirinya kecamatan belimbing, pelaksanaan MTQ
baru pertama kali dilakukan sejak kepemimpinan Camat, Aji Kuswara SPd. Yang membuat bangga masyarakat belimbing, meskipun pelaksanaan tersebut baru pertama kali dilakukan, namun kegiatan MTQ itu meriah, apalagi dengan banyaknya pastisipasi hampir seluruh desa dan antusias masyarakat. Hal itu terbukti dari 17 desa
yang ada di kecamatan Belimbing, 14 desa ikut serta dalam MTQ tersebut dengan mengirimkan kafilahnya guna mengikuti kegiatan MTQ. Pada saat acara penutupan pembagian hadiah berlangsung dengan lancar. Sementara yang menjadi juara umum pada kegiatan MTQ, yakni desa Batu Nanta. Camat Belimbing, Aji Kuswara SPd saat menutup kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Belimbing yang pertama tahun 2011, mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dan bantuan dari semua pihak yang telah mendukung kegiatan tersebut hingga sukses. Sehingga terwujudnya sejarah baru bagi kecamatan Belimbing menyelenggarakan MTQ tingkat kecamatan Belimbing yang pertama kali. Saya berharap, siapapun Camat Belimbing ke depan, kecamatan Belimbing bisa melanjutkan program MTQ yang dise-
lenggarakan dua tahun sekali ini, ucapnya. Kamis (7/7) malam. Diterangkannya juga, untuk kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Belimbing ke-II mendatang, telah ditunjuk desa Batu Ampar sebagai tuan rumah. Maka dari itu, atas nama pemerintah kecamatan Belimbing, Aji mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat dan Kepala Desa (Kades) Batu Ampar yang telah bersedia menjadi tuan rumah untuk kegiatan MTQ berikutnya. Kita berharap mudah-mudahan pada pelaksanaan MTQ ke depan hasilnya bisa lebih baik lagi dari kegiatan yang kita laksanakan sekarang, terangnya. Ketua Panitia Pelaksana MTQ, Awang juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan MTQ tingkat kecamatan Belimbing ke-I tahun 2011 sehingga bisa berjalan dengan lancar dan sukses. Kami atas nama Panitia banyak
mengucapkan terima kasih kepada Camat Belimbing beserta jajarannya. Karena telah memfasilitasi sarana dan prasarana sehingga acara MTQ berlangsung, ungkapnya. Selaku Kades Pemuar, Awang mengucapkan terima kasih banyak kepada Camat Belimbing, telah memberikan kepercayaannya kepada Desa Pemuar, sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan MTQ tahun 2011ini. Selain itu juga, ia mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari 14 desa yang telah mengirim kontingen kafilahnya dalam kegiatan MTQ tersebut. Harapan kita, untuk ke depannya paling tidak desa-desa yang telah mengirimkan kontingen kafilahnya pada pelaksanaan MTQ kali ini juga bisa mengikuti kegiatan MTQ pada berikutnya. Begitu juga dengan desa yang sekarang belum bisa mengirim kafilahnya, diharapkan tahun depan bisa ikut, pungkasnya. (ira)
sintang raya Pekan Raya Ditutup SINTANG. Pekan hiburan rakyat dan pasar murah PKL/UKM HUT Bhayangkara Ke 65 yang di selenggarakan Polres Sintang, bekerjasama dengan para PKL resmi di tutup Bupati Sintang, Milton Crosby. Rabu (6/7). Dalam sambutannya Milton mengucapkan, terima kasih kepada Polres Sintang yang telah melaksanakan kegiata tersebut. Melalui kegiatan seperti ini Polres Sintang telah membantu para PKL/UKM di Kabupaten Sintang, kata Milton. Dikatakan Milton, even seperti ini memang sudah di agendakan oleh Pemkab Sintang pada setiap tahunnya. Namun untuk tahun ini Pemkab Sintang tidak melaksanakannya karena umat muslim sedang menghadapi bulan suci ramadhan. Kapolres Sintang, AKBP Firly R Samosir mengatakan, selama Pekan hiburan rakyat dan pasar murah PKL/ UKM berlangsung tidak ada masalah di lapangan, sehingga kegiatan dapat berjalan aman dan lancar. Firli mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Sintang yang telah berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di arena pekan hiburan rakyat. Ini adalah salah satu bentuk kemitraan yang dilakukan Polri ke masyarakat termasuk para PKL, kata Firli. Terpisah Ketua Pelaksana, Zulkifli mengatakan antusias para PKL/UKM dan masyarakat dalam meramaikan pekan raya cukup besar. Hal ini dibuktikan dengan jumlah peserta dan kunjungan masyarakat. Setiap malam, kalau tidak hujan selalu ramai. Wajar saja karena di Sintang hiburan seperti ini tergolong jarang. Masyarakat masih haus akan hiburan, ujar pria yang juga selaku koordinator PKL ini. Dikatakan Zulkifli, banyak para PKL/UKM dan masyarakat meminta bila acara serupa digelar kembali. Menurut mereka dengan adanya pekan raya tersebut pendapatan semakin meningkat. Permintaan cukup banyak. Kita berharap pemerintah merespon hal ini, ucapnya.(din)
Land Clearing Tebelian Air Port Milton : Tebelian Air Port Go Internasional SINTANG. Ritual adat Dayak Desa berupa memberi makan Puyanggana mengawali pelaksanaan Land Clearing (pembebasan lahan) Bandar Udara (Bandara) Tebelian Air Port di Desa Sungai Ukoi, Kecamatan Sungai Tebelian, Kamis (7/7). Land Clearing ditandai dengan penggusuran tanah menggunakan excavator dan penebangan pohon oleh Bupati Sintang, Milton Crosby, didampingi unsur Muspida dan Ketua DPRD Sintang, Harjono. Dalam kesempatan itu Milton menjelaskan bahwa rencana pembangunan Bandara berkelas internasional, sudah menjadi pemikiran dirinya sejak awal menjabat Bupati pada tahun 2005 lalu. Alasan pembangunan bertaraf internasional dilakukan untuk mempermudah arus transportasi barang dan orang, kargo dan sebagai pertahanan NKRI, karena Sintang berbatasan den-
Bupati Sintang Milton Crosby saat Land Clearing. gan Negara Malaysia. Ada tiga alasan. Barang dan orang, kargo dan pertahanan. Dengan tujuan akhir mempercepat pembangunan di Timur
Pemkab Sintang mewujudkan pembangunan Bandara bertaraf internasional. Tahun ini Pemkab Sintang menganggarkan Rp 2,5 Miliar untuk pembebasan lahan. Ini GO internasional. Kedepan bapak dan ibu sekalian tidak sulit lagi keluar daerah. Hanya dalam hitungan jam sudah sampai ke daerah yang ingin dituju, bebernya. Secara keseluruhan, tambah Milton, proses pembebasan lahan maupun pembangunan ke depan tidak ada masalah. Dalam waktu dekat, diperkirakan September, Komisi Lima akan meninjau langsung ke lapangan, melakukan cross check terhadap kesiapan pembangunan. Panjang landasan direncanakan 2,5 kilo meter dan ditambah runaway 500 meter. Beban saya hanya listrik. Tapi PLN sudah siap membantu dengan adanya PLTU di Sungai Ringin, terang Milton. (din)
Jalan Nenak Lestari Berderai
Sengketa Lahan Puskesmas Sungai Durian
Pemkab Segera Selesaikan Pembayaran SINTANG. Bupati Sintang, Milton Crosby berjanji, akan membayar tanah Puskesmas Sungai Durian yang bersengketa. Hal itu dilakukan, sebagai salah satu bukti menghargai ketetapan hukum. Kalau soal kapan, kita belum bisa pastikan. Saya pikir kita ikuti aturan hukum yang berlaku, kalau memang harus bayar ya bayarlah. Memang keputusan MA sudah inkrah, bagi saya itu tidak masalah. Bahkan kalau saya ada uang pribadi untuk itu, saya bayar demi pelayanan publik yang lancar, tambah Milton Rabu (6/7) Disinggung soal pilihan,
Kalbar dalam menyongsong terbentuknya Provinsi Kapuas Raya, kata Milton. Diutarakan Milton pada tahun 2008 sudah ada keputusan Men-
teri Perhubungan tentang persetujuan pembangunan Bandara Tebelian Air Pot. Pada saat itu Menteri Perhubungan meminta syarat agar pemerintah kabupaten melakukan pembebasan lahan. Syarat utama pembebasan lahan, dan ini sudah kita lakukan, kata Milton. Berdasarkan hasil studi kelayakan baik udara maupun darat, lanjut Milton, semua tidak ada masalah. Bahkan izin pembangunan sudah ada. Diperkirakan bila pengangaran dari pemerintah pusat berjalan dengan lancar, beberapa tahun kedepan pembangunan sudah selesai. Tahun 2014 kita berharap pesawat bersayap lebar sudah bisa singgah disini, harap Milton. Dikatakan Milton pembangunan Bandara Tebelian Air Port bukanlah retorika, tapi melainkan sebuah kenyataan. Dengan ditandainya Land Clearing menunjukkan bahwa keseriusan
apakah menyerahkan lahan tersebut, kemudian pindah ke tempat lain yang lebih representative? Milton mengatakan, pemerintah tetap akan membayar lahan tersebut. Ini kan menyangkut kepentingan pelayanan publik, memang lebih baik kita bayar saja. Dananya bisa dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD P), terang Milton. Sebelumnya, Ketua DPRD Sintang, Harjono meminta Pemkab Sintang segera mengatasi persoalan Puskesmas Sungai Durian yang berdiri di atas lahan seng-
keta untuk mencegah gangguan layanan kesehatan. Saya harap ada pembicaraan yang dilakukan antara eksekutif dan legislatif untuk membahas masalah ini. Bagaimanapun itu harus segera diselesaikan dengan baik supaya tidak berkepanjangan, ucapnya. Harjono mengaku, bahwa dirinya mendapat informasi itu dari media. Belum ada koordinasi ke kita. Saya bacanya di media, kata Harjono. Seperti diketahui, Puskesmas Sei Durian terletak di jalan MT Haryono berdiri di lahan sengketa antara ahli waris Usman Mekah dengan
Pemkab Sintang. Lahan tersebut terancam digusur, bila Pemkab Sintang tidak membayar ganti rugi atau menyerahkan lahan tersebut. Pasalnya kuasa hukum ahli waris sudah melayangkan surat permohonan eksekusi kepada Pengadilan Negeri (PN) Sintang, lantaran dalam putusan banding majelis memutuskan menghukum pihak terbanding dahulu tergugat konvensi (Bupati Sintang) untuk membayar ganti rugi, kepada pihak pembanding dahulu penggugat konvensi atas tanah objek sengketa sebesar Rp 975 ribu dikalikan 1.173 meter persegi. (din)
SINTANG. Kerusakan jalan Sintang menghubungkan Sungai Tebelian, dari Desa Nenak Lestari hingga Desa Sungai Ukoi kian memprihatinkan. Ruas jalan tersebut nyaris penuh dihiasi lubang. Kerusakan terlihat dimanamana, baik di pinggir maupun ditengah ruas jalan. Kerusakan itu sangat mengganggu aktivitas warga, terlebih para pengguna jalan. Kita sangat terganggu dengan kerusakan ini. Harusnya cepat, jadi lama, ungkap Herlis, salah seorang warga Sungai Tebelian pada Equator Kamis (7/7) kemarin. Dikatakan Herlis, kerusakan jalan mencapai tiga kilo meter. Selain berlubang, bila musim kemarau seperti sekarang kerusakan jalan memicu munculnya debu. Selaku pengguna sepeda motor, kita sangat terganggu dengan hal ini, keluh Herlis. Seyogianya kata Herlis, kerusakan tidak dibiarkan berlarut-
Ruas jalan Sintang-Sungai Tebelian yang didera kerusakan cukup parah. larut. Pasalnya, jalan tersebut merupakan satu-satunya jalur yang menghubungkan Sintang dengan Sungai Tebelian. Itu jalan utama, termasuk SintangPontianak. Harusnya, jalan itu bisa lebih baik. Bukan seperti sekarang. Lubang dan kubangan dimana-mana. Debu pun ikut liar
beterbangan, ujarnya. Tak hanya Herlis, warga lainnya juga mengeluh dengan kerusakan jalan tersebut. Kita hampir tiap hari lewat jalan ini. Kondisinya kian parah. Kalau tak pandai, siap-siap jatuh nabrak lobang, tutur Akin salah seorang Warga Sepauk.(din)
13 pemakaman lama penuh ningkau nuan
Waspadai Kejahatan di Pemukiman Padat
PUTUSSIBAU. Kapuas Hulu akhir-akhir ini sering terjadi tindak kejahatan, yang membuat warga setempat resah. Di tahun 2011, dalam kurun waktu dua bulan tercatat dua tindak kejahatan terjadi pertama perampokan dengan modus penjualan barang dari rumah ke rumah. Kejahatan ini sudah berhasil ditangani oleh Polres Kapuas Hulu. Sementara yang kedua adalah pencurian motor yang korbannya adalah PNS Pemkab Kapuas Hulu. Terkait dengan hal itu Kapolres Kapuas Hulu AKBP Dhani Kristianto melalui Wakapolresnya Kompol Imam Riyadi mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai terhadap tindak kejahatan khusus bagi mereka yang bermukim di daerah padat penduduk. Pelaku kejahatan sering beroperasi pada daerah-daerah padat penduduk, karena kesempatan untuk melancarkan aksinya lebih terbuka di daerah tersebut, ungkapnya. Selain itu, kesempatan untuk melakukan tindak kejahatan, diambil pelaku dari kecerobohan masyarakat itu sendiri. Kebanyakan penduduk di pemukiman padat sering mengabaikan hal-hal yang menjadi kesempatan orang untuk melakukan tindak kriminal. Kami berharap kepada masyarakat di daerah pemukiman padat bisa menganulir setiap celah yang bisa dijadikan pelaku kejahatan untuk melancarkan aksinya, ucapnya. Terkait dengan hal itu Imam mengatakan setiap pelaku kejahatan itu tidak akan menyianyiakan kesempatan yang ada di depannya. Maka agar tercipta suasana aman, kami berharap kepada masyarakat selalu waspada dan hati-hati, cek semua pintu jika ingin bepergian. Dan jangan mudah percaya terhadap orang yang belum dikenal, tuturnya. Kerja sama dari masyarakat, lanjutnya sangat diharapkan, agar selalu tercipta suasana kondusif dalam kehidupan sehari-hari. Segera berikan info jika ada hal-hal yang mencurigakan, secara langsung atau melalui layanan call center yang sudah disediakan, pungkasnya. (lil)
uncak kapuas KAPUAS HULU
Sabtu, 9 Juli 2011
Membangun Bumi Kapuas Hulu
Kantor TNBK Tak Kantongi IMB mempunyai kelegalan yang sangat di utamakan, ucapnya. Dalam hal ini, lanjut Salahuddin, TNBK sudah pernah mengajukan IMB, tapi berhubung persyaratan yang diperlukan belum bisa mereka penuhi, maka pihak Cipta Karya tidak bisa memberikan IMB tersebut sesuai dengan prosedur yang ada. Salah satu syarat yang tidak dipenuhi adalah sertifikat dan kontrak bangunan, sebutnya. Pembangunan kantor TNBK ini tahap pembangunannya melalui tiga tahapan, sementara saat ini, pembangunan tersebut sudah menyelesaikan tahap yang kedua. Untuk tahap ketiga ini, pembangunan ini masih di hentikan terkait dengan proses kontrak pembangunan yang masih dalam tahap proses. Salahuddin menilai pihak TNBK hanya butuh waktu saja untuk membuat IMB, menunggu sampai sertifikatnya selesai, sesuai dengan prosedur. Untuk mendirikan sebuah bangunan itu tahap awal yang harus dilaksanakan itu, mengajukan pembuatan IMB. Sementara ini untuk bangunan
Pembangunan tahap penyelesaian dalam tahapan ketiga.̶KHOLIL YAHYA/EQUATOR PUTUSSIBAU. Pembangunan Kantor Taman Nasional Betung Karihun (TNBK) di Jalur Jalan Lintas Selatan Putussibau ternyata tidak mengantongi izin mendirikan bangunan (IMB). Anehnya, bangunan megah itu diketahui tidak mengantongi IMB setelah bangunan itu nyaris rampung
alias selesai. Tidak tau kenapa TNBK sampai saat ini belum membuat IMB, tutur Salahuddin, Seksi Perencanaan dan Pemanfaatan Tata Ruang, Dinas Cipta Karya Kapuas Hulu. Menurut dia pihak TNBK sampai saat ini belum menindaklanju-
ti bangunannya untuk dibuatkan IMB. Padahal, bangunan sebesar kantor TNBK itu, merupakan hal yang sangat penting adanya. Itu adalah sebuah tempat kantor pariwisata di mana ke keberadaannya harus jelas dan transparan. Di antaranya dari tanah dan bangunannya harus
kantor TNBK ini, sampai sekarang belum ada, tukasnya. IMB ini sangat penting keberadaanya apalagi terkait dengan pembangunan kantor bertaraf nasional seperti TNBK. Namun kenyataan yang terjadi di lapangan IMB belum bisa di pegang oleh TNBK, karena masih belum bisa memberikan sertifikatnya yang masih sedang dalam proses. Dalam perda disebutkan, untuk pengajuan IMB ini pihak pemohon tidak dikenakan biaya apapun. Tapi untuk pelaksanaan pembuatannya nanti akan dikenakan biaya administrasi yang sesuai dengan ketentuan, jelas Salahunddin. Dan dia juga berharap kepada semua masyarakat di Kapuas Hulu akan kesadarannya untuk membuat IMB. Hal ini dikatakan dia mengingat pentingnya untuk menjaga ke absahan dan kekuatan dokumen atas bangunan tersebut. Masyarakat Kapuas Hulu pada umumnya bisa membuat IMB terhadap bangunan yang mereka miliki, harapnya. (lil)
SMP 1 Putussibau Terima Siswa dengan Tiga Jalur PUTUSSIBAU. Tahun ini, penerimaan siswa baru di SMPN 1 Putussibau sedikit berbeda dengan sebelumnya. Kali ini SMP favorit ini menerima siswa baru melalui tiga jalur. Hal itu disampaikan langsung Kepala Sekolah SMPN 1 Putussibau, Supriyadi ditemui EQUATOR, Jumat (8/7). Jalur pertama kata Supriyadi, dengan menggunakan sistem penjaringan akademik terhadap sekolah-sekolah yang sudah ditentukan SMP 1 sendiri, di antaranya, SD 01, SD 04, SD 05, SD 06, SD 07, dan SD Karya Budi. Hal ini merupakan jatah terhadap sekolah yang mempunyai siswa dengan ketentuan nilai akademik yang dimiliki oleh masing-masing siswa itu tinggi. Penerimaan akademik ini dilakukan kepada sekolah tertentu saja. Dan di tujukan pada siswa-siswi ber-
prestasi dengan nilai rapot tinggi pula, katanya. Untuk jalur kedua ini diperuntukkan terhadap siswa yang punya prestasi di bidang seni atau olahraga, sehingga mereka punya piagam atas prestasi yang dimiliknya. Nantinya piagam itu akan digunakan sebagai acuan mendaftar dalam penerimaan di SMP 1 ini, tanpa mengikuti tes, paparnya. Sedangkan jalur yang ketiga merupakan jalur tes, yang sering dilakukan oleh semua sekolah dalam standar penerimaan siswa baru. Terkait dengan hal itu Supriyadi mengatakan, para orang tua banyak salah persepsi bahwa penerimaan siswa baru di SMP 01 hanya diperuntukkan kepada siswa yang mempunyai piagam saja. Sehingga sangka mereka nilai yang dimiliki oleh siswa itu tidak
ada artinya. walaupun lebih tinggi dari siswa yang punya piagam tetap mengikuti seleksi tes. Memang untuk jalur 1 dan 2 sekolah kami akan menerima langsung tanpa di selesi melalui tes, tapi penerimaan itu akan di batasi sesuai dengan ketentuan. Untuk jalur akademik akan diambil hanya 46 siswa dari seluruh sekolah yang sudah kita tentukan dan jalur yang menggunakan piagam itu hanya sebanyak 20 orang saja, sebutnya. Dia katakan jika lebih dari ketentuan tersebut maka semuanya akan diikutkan pada jalur ketiga dengan mengikut tes seperti biasa. Kami menerima siswa baru sebanyak 175 orang, sementara siswa yang mendaftar 243 orang, dari itu kami akan melakukan seleksi terhadap siswa diluar jumlah ketentuan penerimaan siswa tanpa tes, ungkapnya.
Dia menegaskan bagi jalur akademik dan prestasi pada waktu mendaftar harus berlomba dengan waktu, jika kuota yang ditentukan sudah habis maka akan diikutkan pada jalur tes seperti biasa. Cara ini diambil, lanjutnya karena semua sekolah mempunyai kebijakan sendiri dalam menentukan proses penerimaan tersebut. Ini sebuah cara untuk menumbuhkan motivasi dalam mengembangkan diri siswa untuk membuat prestasi di bidang seni atau olahraga. Sekaligus akan menimbulkan minat belajar terhadap siswa saat mereka duduk di bangku SD, nilainya. Selebihnya, lanjut dia, semua siswa akan dibimbing untuk lebih giat lagi belajar dan terus bisa meningkatkan potensi yang ada pada dirinya. Adanya tiga jalur penerimaan siswa baru di SMP 01 ini,
Supriyadi̶ KHOLIL YAHYA/EQUATOR pada intinya untuk menciptakan siswa yang lebih berkualitas, dan mempunyai prestasi tidak hanya di segi pelajaran saja, namun berprestasi dalam olahraga juga, pungkasnya. (lil)
bumi daranante Kabupaten Sanggau Membangun pemakaman lama penuh bangun kebersamaan
Antisipasi Diklaim Negara Luar
Meriah Konversi Mita ke LPG di Kembayan
Gelar Seminar Budaya Perbatasan
Pelaksanaan sosialisasi sosialisasi dan edukasi, program konversi minyak tanah (Mita) ke Liquefied Petroleum Gas (LPG) 3 kg di gedung serbaguna Kecamatan Kembayan berlangsung sukses. Ratusan warga begitu antusias, menyimak materi yang diberikan nara sumber. Sosialisasi yang juga dihadiri Camat Kembayan, Niriu SSos ini, tak lain untuk memberikan pengertian pada masyarakat. Mengenai tata cara yang benar, dan aman menggunakan kompor gas dan tabung 3 kg serta alat lain yang termasuk paket perdana konversi minyak tanah (Mita) ke LPG. Sehingga pasca sosialisasi, masyarakat penerima paket konversi mempunyai keyakinan beralih menggunakan LPG sebagai bahan bakar pilihan, dan tidak menggunakan minyak tanah lagi. Sosialisasi ini untuk memberitahukan pada masyarakat, bagaimana cara menggunakan LPG secara aman. Karena menggunakan LPG sangat berbeda dengan kompor minyak tanah, terang Indri Mayasari Harahap, Konsultan PT Pertamina, pada Equator, beberapa waktu lalu. Dikatakan Indri, sosialisasi yang diberikan PT Pertamina pada masyarakat pengguna LPG sesungguhnya sebagai bentuk kepedulian, terhadap para pengguna LPG itu sendiri. Bahkan program konversi yang dimulai sejak tahun 2007 ini, terus berlanjut hingga kini. Untuk tahun 2007 sendiri, sosialisasi berlangsung di 25 kabupaten/kota pada 8 provinsi. Dilanjutkan tahun 2008, sosialisasi mencakup 81 kabupaten/kota di 8 provinsi. Berikutnya tahun 2009, sosialisasi berlangsung pada 166 kabupaten/kota di 15 provinsi. Sedangkan tahun 2010, kegiatan serupa berlangsung di 189 kabupaten/kota di 16 provinsi, dan target tahun 2011, berlangsung di 25 provinsi.Untuk wilayah Provinsi Kalbar sendiri, tahun 2011 program sosialisasi dan edukasi konversi mencangkup 5 kabupaten/kota, di antaranya Kabupaten Sambas, Bengkayang, Landak, Sanggau dan Sekadau. Sasaran program ini adalah ibu rumah tangga, kepala rumah tangga, anggota PKK, Karang Taruna, pemimpin/tokoh agama dan masyarakat, NGO, LSM Yayasan/organisasi sosial dan usaha mikro keliling dan menetap. Program ini akan berlangsung bulan Juni hingga bulan Juli 2011, tuturnya. Sementara itu, Wardi, salah seorang peserta edukasi dan sosialisasi mengaku, tidak akan ragu lagi menggunakan gas elpiji ukuran 3 kg. Selama pengguna tidak teledor dan benar dalam menggunakannya, tidak akan menimbulkan bahaya. (ton)
SANGGAU. Adat budaya yang berada di perbatasan, mesti dijaga. Jika lengah, maka akan rentan di klaim negara lain. Pasalnya, realitas sosial budaya dan adat istiadat, dari waktu ke waktu menjadi isu menarik dalam hubungan antar Negara yang bertetangga. Hal ini sedikit banyaknya menjadi perbincangan hangat, dalam seminar sehari yang digelar Dirjen Kebudayaan dan Pariwisata di Sanggau, kemarin lalu. Kegiatan itu, dibuka oleh Bupati Sanggau, Ir H Setiman H Sudin. Kegiatan ini digelar, merupakan rangkaian pelaksanaan Gawai Adat Dayak ketujuh di Kabupaten Sanggau.
Diketahui, pemahaman tentang kebudayaan Indonesia. Merupakan langkah strategis untuk melestarikan kebudayaan di wilayah perbatasan. Seminar ini diikuti komunitas masyarakat adat di perbatasan, paguyuban, unsur masyarakat, ormas dan LSM. Selain itu, menghadirkan pemateri Ketua Badan Pelestarian Pusaka Indonesia dan juga mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata era Kabinet Gotong Royong, I Gede Ardika. Kemudian Pemuntuh Agunk DAD Kabupaten Sanggau, Drs F Andeng Suseno MSi, serta Ketua Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) yang juga Raja Sanggau Pangeran
Ratu Surya Negara Drs Gusti Arman MSi. Kesempatan itu, I Gede Ardika memaparkan, berdasarkan penjelasan UUD 1945 tentang tujuan pembangunan kebudayaan. Muara tetap pada kemajuan dan perkembangan kebudayaan itu sendiri. Suatu kebudayaan harus menuju pada arah kemajuan adab, budaya dan persatuan, tuturnya. Kemajuan itu kata Ardika, mesti diperoleh dengan atau tanpa harus menolak bahan-bahan dari kebudayaan lain. Dimana justru bisa untuk memperkaya kebuadayaan masyarakat itu sendiri. Budaya Sanggau sangat strat-
egis, untuk memperkuat identitasnya. Perbedaan yang ada, untuk disandingkan bukan dipertandingkan. Makanya, harus saling memberi (asimilasi) dan menerima (akulturasi) pengaruh luar, paparnya. Pemuntuh DAD Sanggau, Drs F Andeng Suseno MM menguraikan, problematika yang mendasar pada masyarakat Dayak Kalbar umumnya. Di mana, didominasi oleh masalah keterbelakangan. Keterbelakangan yang dimaksudkan, dapat dicirikan dengan kebodohan dan kemiskinan. Raja Sanggau menjelaskan, perihal tantangan akan terce-
marnya suatu budaya dikarenakan masuknya konsep modernisasi berimplikasi baik dan buruknya. Dampak modernisasi ini sangat luas,. Budaya bisa luntur begitu saja. Nah, bisa saja sangat kuat karena didukung dengan kemajuan-kemajuan yang dihasilkan. Jadi, tergantung individu-individu mengimplementasikannya, pungkas pria yang akrab disapa Pak Teh ini. Sela-sela kesempatan itu, Firmus Bambang J Tatto selaku inspirator lagu-lagu daerah di Bumi Dara Nante menyerahkan sebuah DVD, berisikan tembang-tembang daerah kepada perwakilan Pusat tersebut. (SrY)
Dari Pentas Gawai Sanggau
Lomba Dongeng Semarak
Wakil Bupati Sanggau (tengah) dan Pomuntuh Agung DAD Sanggau serta ketua penyelenggara sedang menyaksikan acara dongeng, kemarin (M KHUSYAIRI/EQUATOR) SANGGAU. Hari kedua perayaan gawai adat Dayak di Bumi Dara Nante, berlangsung meriah dan semarak. Terlebih lagi dengan adanya perlombaan mendongeng. Uniknya, peserta boleh dikatakan semua sudah berumur. Tak pelak, membuat suasana perlombaan semakin semarak.
Para peserta diwajibkan mendongeng tentang kehidupan dan perilaku masyarakat sehari-hari dan pengalaman tempo dulu. Satu-persatu peserta tampil di muka pentas, dengan menggunakan gaya dan pakaian yang khas. Tak kalah semaraknya, dengan adanya sumbangan dongeng
atau penampilan bukan peserta dari staff ahli Bupati Sanggau, Sudrianus SSos MSi. Pria ini mendongeng dengan lakon menjadi dukun palsu . Tak ayal membuat para peserta dan warga yang menonton acara itu, tertawa terpingkal-pingkal. Setelah menyaksikan lakon demi lakon yang diperagakan pria yang selalu tampil low profi le itu. Bahkan, Wakil Bupati Sanggau Paolus Hadi SIP MSi, Pomuntuh Agung nk DAD Kabupaten Sanggau Drs F Andeng Suseno MM, serta ketua panitia gawai Y Anselmus S Sos, tak mampu menyembunyikan tawa dan lantas sempat tertawa terbahak-bahak. Setelah menyaksikan aksi kocak dari pendongeng tersebut. Dalam lakonnya, Sudrianus baru bisa mengobati orang yang terbaring sakit, jika ayam berwarna merah. Namun, karena mendengar suara kokok ayam, menggambarkan ukuran tubuhnya masih kecil dan
Staff ahli Bupati Sanggau, sedang melakoni gayanya, ketika menyumbangkan dongengnya, kemarin. (M KHUSYAIRI/EQUATOR) belum tumbuh taji. Maka ia meminta lagi, dicarikan ayam yang lain. Lantas, kemudian tuan rumah mencarikan ayam. Namun, tak berwarna merah, tapi warna moreng. Kemudian ia menyanggupi. Taka pa lah warna moreng, asalkan besar, ujarnya. Sontak, Ger..ger, menyulut tawa penonton dan wakil bupati. Usai mendongeng, Sudrianus
menjelaskan, itu hanya lakon, jika ada dukun yang seperti itu, berarti cara pengobatannya hanya untuk membohongi. Saat yang bersamaan pula, dilaksanakan lomba memasak berlangsung di rumah Betang, yang tak jauh dari lokasi pementasan itu. Selain itu, dilaksanakan pula, berbagai kegiatan perlombaan lainnya. (SrY)
14
injeh karaja
Enggan Kembalikan Kartu Kuning NGABANG. Masyarakat yang sudah mendapat pekerjaan, banyak tidak mengembalikan kartu kuning (AK1) atau kartu pencari kerja yang diterbikan Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Dinsosnaker) Agustinus Agus Landak. Kami mengharapkan kalau memang masyarakat di Landak ini sudah mendapatkan pekerjaan, khususnya masyarakat yang memiliki kartu AK 1, agar segera melapor ke Dinsosnaker Landak dan kartu AK 1-nya kita ambil, kata Kepala Dinsosnaker Landak, Agustinus Agus kepada Equator, barubaru ini. Menurutnya, kartu AK 1 tidak hanya dibutuhkan pencari kerja di perusahaan swasta. Mereka yang melamar jadi PNS juga diwajibkan melampirkan kartu kuning. Mulai saat ini kami mengimbau masyarakat yang membuat kartu AK 1, seandainya diterima bekerja, mereka harus melapor ke kami. Agar data jumlah tenaga kerja, baik swasta maupun PNS yang kami punya bisa berubah, kata Agustinus Agus. (rie)
suare direk
Perpus Tanpa SDM NGABANG. Perpustakaan daerah Kabupaten Landak sudah berdiri enam tahun, tapi belum memiliki tenaga lapangan untuk menangani perpustakaan, baik di kabupaten maupun kecamatan apalagi desa kelurahan serta sekolah. Padahal perpustakaan mempunyai peran sangat besar dalam menarik minat baca siswa dalam menimba ilmu, dan menambah wawasan, kata Kepala Kantor Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Landak, Y Jumirat, baru-baru ini. Menurutnya, tata cara pengelolaan perpustakaan diatur dalam UU No. 43 tahun 2007 dan pengelolaan Kearsipan yang diatur dalam UU No. 43 tahun 2009 tentang Kearsipan. Karena kantor perpustakaan dan kearsipan ini ada undang-undang yang mengatur, maka harus dikelola dengan serius, bahkan jika kita tidak serius dalam mengelola perputakaan dan kearsipan bisa dikenakan sanksi, tegas Jumirat. (rie)
landak edo’ Membangun Negeri Intan
Sabtu, 9 Juli 2011
Kemendag Tiap Tahun Gelontorkan Dana Pasar
Terkendala Ketersediaan Lahan
Kadis Koperindag Marius saat ekspos di DPRD Landak.
NGABANG. Kementerian Perdagangan (Kemendag) hampir tiap tahun merespons proposal bantuan dana yang diajukan Pemkab Landak untuk pembangunan sarana dan prasarana perdagangan. Sayangnya, respon positif tersebut terkendala penyediaan lahan di rencana lokasi.
Kundori/Equator
Tahun ini kita dapat dana tugas perbantuan dari Kemendag Rp 10 miliar. Proyek baru kita lelang belum dibangun, Kemendag sudah minta proposal lagi untuk anggaran 2012 yang ada dana Rp 17 miliar yang siap digelontorkan lagi, ungkap Kepala Dinas Koperasi Perindustrian
dan Perdagangan Kabupaten Landak, Marius saat ekspos di DPRD, baru-baru ini. Menurut Marius, Pemkab Landak sering mendapat gelontoran dana dari pemerintah pusat. Sayangnya, miliaran dana tersebut tidak bisa dicairkan karena terkendala ketersediaan
lahan. Kemendag meminta lahan yang menjadi lokasi bangunan pasar atau perdagangan rakyat harus aset pemerintah, hingga tidak perlu mengeluarkan biaya ganti rugi. Ini yang menjadi masalah kita. Dana hampir tiap tahun ada, tapi lokasi pembangunan
tidak ada. Jadi memang harus menjadi pemikiran Pemkab, ujar Marius didampingi staf teknisnya, Dedi. Dia mengatakan, pada tahun ini dana Rp 10 miliar dari Kemendag akan digunakan membangun pasar tradisional di tiap kecamatan. Tapi kecamatan tidak menyiapkan lahan milik pemerintah kabupaten, kecamatan dan desa setempat. Akhirnya kebijakan Pemkab dialihkan pembangunan pasar tradisional di ibukota kabupaten. Sementara untuk tahun depan ada Rp 17 miliar lagi yang bisa kita jolok. Kemendag sudah minta proposal dari kita. Jadi penggunaan dan lahan harus kita cari, kata Marius. Dia menambahkan, tiap proposal dari Kabupaten Landak yang di presentasikan di Kemendag sering direspons, karena gambar bangunan yang dirancang ada ciri khas daerah. Artinya, bukan bangunan pasar modern tapi lebih kepada kedaerahan. Contoh saat kita ekspos bangunan pasar tradisional yang akan kita bangun di kompleks terminal Ngabang tahun ini, tukas Marius. (rie)
Sekolah Penerima BOS/BOMM Dilarang Tarik Iuran Penerimaan Siswa Baru
Aspansius
NGABANG. Dinas Pendidikan Kabupaten Landak meminta
SD/SMP penerima dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan SMA/SMK penerima Bantuan Operasional Manajemen Mutu agar tidak membebankan biaya pendaftaran bagi siswa baru. Kita sudah keluarkan surat edaran nomor 420/667/ TUM/2011 tentang biaya penerimaan peserta didik baru tahun 2011/2012. Isinya bagi sekolah menerima dana BOS dan BOMM tidak diperkenankan menarik dana administrasi, seperti formulir, konsumsi dan honorium panitia, karena dapat
menggunakan dana BOS atau BOMM, tegas Kepala Dinas Pendidikan Landak, Aspansius di kantornya, Jumat. (8/7). Sedangkan bagi sekolah yang mengelola pakaian seragam nasional seperti putih-biru, putih abu-abu, dan pakaian olahraga serta sumbangan lain harus atas persetujuan komite sekolah dan atau yayasan. Sedangkan bagi sekolah yang mengadakan seragam khusus mulai 2011/2012 ini ditiadakan supaya tidak memberatkan siswa yang kurang mampu, tegas Aspan.
Sementara itu, di SMAN 1 Ngabang sebanyak 504 calon siswa baru akan melakukan tes tertulis seleksi masuk di sekolah terfavorit di Landak. Mereka akan memperebutkan 300 kursi yang disediakan bagi calon siswa baru. Kepada calon siswa baru yang dinyatakan lulus seleksi dikenakan pembayaran Rp 1,45 juta per siswa, kata Ketua panitia Penerimaan Siswa Baru, Dominikus Dasit kepada wartawan. Dia menambahkan, materi tes yang akan diberikan kepada calon siswa baru tersebut berupa
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPS, IPA dan Matematika. Masing-masing materi tes berjumlah 20 soal. Hari ini (kemarin, red) para calon siswa baru itu mengambil nomor tes, sekaligus mendengarkan arahan dari panitia, ujar. Masih menurutnya,, peserta tes yang memiliki nilai sama pada urutan terakhir, akan diseleksi lagi berdasarkan nilai Ujian Nasional (UN). Selain itu, bagi calon siswa baru yang dinyatakan lolos seleksi wajib melakukan daftar ulang pada 11-13 Juli, tandas Dasit. (rie)
bumi lawang kuari
balai betomu
Jangan Gandakan Identitas SEKADAU. Bupati Sekadau meminta kepada segenap warga Sekadau untuk tidak membuat identitas ganda. Jika memiliki identitas ganda akan menyulitkan diri sendiri dan dapat dipenjara 2 tahun dan denda Rp25 juta. Untuk itu Sekadau akan membuat sistem baru untuk membuat KTP dengan sistem elektronik (e̶KTP). Sekadau selama ini data base penduduk sudah hampir mendekati benar. Bersama-sampai dengan dukungan dari masyarakat, untuk membantu pemerintah mewujudkan program ini sampai berhasil, pinta Simon Petrus, Bupati Sekadau, kemarin. Kita harus menyadari pentingnya identitas, karena setiap keperluan pribadi harus menggunakan KTP. Misalnya kredit motor, sekolah ke perguruan tinggi, melamar pekerjaan, semua butuh KTP. Jadi, sudah sepantasnya semua warga Sekadau harus memiliki KTP. Agar mudah bagi semua untuk melakukan kegiatan pribadi serta kebutuhan yang lain, termasuk administrasi penduduk, katanya. (tar)
Kendaraan plat luar Kalbar. DOKUMEN
Kendaraan Plat Luar Tak Sumbang PAD SEKADAU. Maraknya kendaraan roda empat yang berplat luar Kalbar beroperasi di Sekadau masih dipertanyakan. Alasannya tiap kendaraan beroperasi mestinya bayar pajak setahun sekali. Seharusnya pemilik kendaraan yang bukan plat Kalbar sadar diri, untuk mengalihkan platnya jadi KB. Kemudian ujung mestinya kode wilayah itu sendiri, misalnya V untuk Sekadau. Sebagai sebuah kabupaten yang baru ingin membangun, Sekadau sangat membutuhkan kesadaran dari pemilik kendaraan pribadi untuk mengalihkan pajaknya ke daerah sendiri. Dalam hal ini satuan pelayanan satu Atap (Samsat) sebagai leading sector pembayaran kendaraan roda empat, roda enam, dan roda dua, mesti jemput bola untuk memudahkan pemilik mengalihkan plat ke daerah, kata Jais, ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sekadau, belum lama ini. (tar)
Kesulitan Buat Jalan Lokasi Spot-spot SEKADAU. Sejak tanam perdana bulan Juli tahun 2009 oleh Bupati Sekadau Simon Petrus SSos MSi, PT Agro Andalan yang beroprasi di kecamatan Sekadau Hulu terus mengembangkan sayap. Bahkan saat itu jumlah perolehan lahan baru sekitar 3 ribu hektar, sekarang kemajuan untuk memperoleh lahan sudah sangat pesat, bahkan sekarang sudah 9 ribu ha peroleh pembebasan lahan.
Hanya saja kendala kami sekarang adalah pembukaan jalan pada lokasi yang sudah dibuka, namun belum menyambung dengan lahan lainnya. Artinya masih spot-spot, untuk menghubungkan lokasi tersebut butuh jalan. Sehingga tidak menutup kemungkinan perusahaan harus berbenturan dengan warga demi membebaskan tanah untuk jalan. Jika mau menembus jalan ke lokasi yang sudah
dibebaskan, kata Heri Prasetyo, Site Manager PT Agro Andalan di ruang kerja, Rabu (6/7). Diutarakan Heri, saat ini pembukaan akses antardesa menjadi prioritas, karena banyak permintaan masyarakat. Di samping itu pembebasan lahan juga terus dilakukan. Pihaknya akan terus melayani permintaan masyarakat, bahkan untuk membuka akses jalan, walaupun tidak ada lahan di sana.
Kalau dihitung secara matematika, jalan yang sudah dibuka Agro di antardesa, mungkin sudah belasan kilometer. Dulunya tak jalan antardesa kini sudah terbuka. Misalnya dari Desa Sungai Sambang sampai ke Dusun Tapang Birah, bahkan sudah tembus ke Landas sebuah desa yang terisolir di kecamatan Sekadau Hulu. Kini semua sudah terbuka akses jalannya, tuturnya. Memang diakui Heri, kadang-
kadang banyak kendala di lapangan terutama soal pembukaan akses jalan di kebun, karena jika lewat tanah warga, maka harga yang ditawarkan tidak tanggung. Ini yang membuat pihaknya kesulitan, kendatipun begitu masyarakat cukup welcome dengan program yang ditawarkan. Kendala apapun sampai saat ini sudah dapat diatasi berkat kerja sama dengan tokoh masyarakat yang ada, pungkas Heri. (tar)
Bupati Hadiri Sosialisasi KTP Elektronik SEKADAU. Bertempat di lantai II kantor Bupati Sekadau, acara sosialisasi elektronik kartu tanda penduduk (KTP) sistem elektronik, Jumat (8/7) pagi. Hadir dalam acara sosialisasi tersebut, Bupati Sekadau Simon Petrus, Wakil Bupati Rupinus SH MH, Direktur Perencanaan Penerapan Kementerian Dalam Negeri RI Amin Pulungan, Kepala Biro Kependudukan Pemprov Kalimantan Barat, anggota DPRD Sekadau, musyawarah pimpinan daerah (Muspida) Sekadau, seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Kabag, camat dan seluruh kepala desa se-Kabupaten Sekadau memadati ruangan lantai II itu. Dalam sambutan Amin Pulungan memaparkan, kepemilikan KTP bagi seseorang sangat krusial, karena dalam persyaratan apapun KTP selalu menjadi nomor satu, maka dari itu acara hari sangat penting bagi pencatatan kependudukan. Penting e-KTP bagi setiap orang di samping tertib administrasi, serta menjaga jangan sampai ada identitas ganda bagi setiap penduduk. Bukan hanya itu, jika e̶KTP diberlakukan, kemudahan dalam pendataan pemilih pada setiap pemilihan umum tidak terjadi nama penduduk ganda, serta menghindari ketidakvalidnya data penduduk, paparnya. Tidak dapat dipungkiri, lanjutnya, dalam setia pemilihan umum data penduduk selalu menjadi masalah utama. Ada
Bupati Sekadau Simon Petrus sedang memberikan sambutan saat menghadiri sosilaisai e-KTP di gedung pertemuan lantai II kantor bupati Sekadau, Jumat (8/7). ANTONIUS SUTARJO/EQUATOR
yang terdaftar ada yang tidak. Jadi dengan diberlakukan e̶ KTP elektronik secara nasional, pendataan penduduk tidak lagi menjadi masalah, karena dimanapun orang tersebut berada, tetap memiliki satu KTP, karena memang dapat diakses di seluruh Indonesia, tuturnya. Kepala Biro Kependudukan Kalbar, Drs Supiandi membacakan sambutan Gubernur Kalbar Drs Cornelis MH, berharap Bupati Sekadau yang ditunjuk
bersama ketua DPRD Sekadau, secara simbolis menandatangani surat pernyataan kesanggupan untuk mewakili 300 kabupaten/kota se-Indonesia untuk menyukseskan program ini. Masih dalam sambutannya, sosialisasi e̶KTP merupakan salah satu bukti nyata keseriusan Pemkab Sekadau, termasuk menghadirkan narasumber dari jajaran Dirjen Kependudukan dan Catatan Sipil dari Kemendagri
dan Kepala Biro Kependudukan dan Catatan Sipil Kalbar. Bupati Sekadau Simon Petrus dalam arahannya mengatakan, ia menyambut baik program ini. Saya meminta kepada para camat dan seluruh kepala desa untuk mendata kembali secara akurat seluruh penduduk di kabupaten Sekadau, sesuai dengan wilayahnya masing-masing, baik laporan yang meninggal maupun laporan tentang kelahiran, pinta Simon.
Saya berharap setelah hari agar seluruh camat dan kepala desa beserta perangkat desaknya, untuk segera mendata ulang jumlah penduduk serta angka lahir maupun yang telah meninggal. Tujuan pendataan ini dimaksud, supaya jumlah penduduk di Sekadau akurat. Sehingga ke depan untuk menentukan arah pembangunan dapat terinci sesuai deng an jumlah penduduk, ucapnya. (tar)
geliat kayong utara
15
Sabtu, 9 Juli 2011
Warga Bongkar Bangunan Penangkaran Walet SUKADANA. Puluhan warga RT 5/RW 3 Desa Sutera Kecamatan Sukadana mendatangi gedung DPRD Kabupaten Kayong Utara, Kamis (7/7). Hal tersebut dilakukan menyusul ditetapkannya sejumlah warga menjadi tersangka oleh Kepolisian setempat. Hasan SH MBA bersama puluhan warga diterima Wakil Ketua DPRD Kayong Utara, Namrun Leru SPd bersama sejumlah anggota DPRD lainnya. Dalam pertemuan itu, hadir pula Kepala Dinas PU KKU, EBH Matondang bersama stafnya Edwarto AY, Kasi Operasi Satpol PP KKU, Syukran, Camat Sukadana, Agus Suratman serta Kapolsek Sukadana, AKP Djailani. Wakil Ketua DPRD Kayong Utara, Namrun Leru ditemui di ruang kerjanya, Jumat (8/7) mengatakan, dalam pertemuan itu ada dua keputusan yang telah disepakati bersama. Pertama, meminta aparat Kepolisian menghentikan proses penyidikan yang telah menetapkan sejumlah warga jadi tersangka. Kedua, memberikan deadline selama sepekan kepada Bahtiar selaku pemilik bangunan di sekitar kompleks Pasar Sukadana yang telah berlangsung cukup lama dipersoalkan warga sekitar. Jika lebih dari tujuh hari bangunan tak dibongkar, maka akan dibongkar secara paksa. Hari ini (kemarin, Red), kita juga melayangkan surat kepada Bupati Kayong Utara agar mengetahui hasil keputusan yang telah disepakati bersama, kata Namrun. Dikatakan Namrun, sejak awal pemilik bangunan sudah diperingatkan agar tidak melanjutkan pekerjaan. Kalaupun pekerjaan telah telanjur dikerjakan maka harus dibongkar. Yang dibolehkan pembangunan berdasarkan IMB, yakni ruko dua lantai. Lebih dari itu tidak boleh dan harus dibongkar, tegas Namrun. Menanggapi sejumlah warga diproses hukum, menurut Namrun hal tersebut karena miskomunikasi antara pihak pemerintah dengan aparat penegak hukum. Kemarin,
Kapolsek Sukadana juga hadir dan pihaknya siap mengikuti hasil keputusan ini, tambah Namrun. Terpisah, Kasi Operasi Satpol PP KKU, Syukran mengatakan,
jika pemilik bangunan tak mengindahkan hasil yang telah disepakati bersama maka pembongkaran tetap dilakukan. Sebelum ke arah tersebut, pihaknya juga melaporkan hal
ini ke Bupati. Perlu diketahui, yang dibongkar hanya bagian atas yang tidak termasuk IMB, sebab berdasarkan IMB yang telah direvisi hanya dua lantai, jelasnya.
atas laporan Bahtiar selaku pemilik bangunan. Bangunan tersebut terpaksa dibongkar warga karena dinilai bandel dan tetap melanjutkan pekerjaan untuk dijadikan penangkaran walet. (lud)
tim gabungan di antaranya Satpol PP, Dinas PU, TNI/Polri, Camat Sukadana, dan Kepala Desa Sutera, sebut Syukran. Sekedar diketahui, Ditetapkannya sejumlah warga menjadi tersangka,
Pelaksanaan pembongkaran, dilanjutkan Syukran, bukan hanya Satpol PP, akan tetapi dibentuk tim gabungan. Artinya, pembongkaran bukan dari Satpol PP, namun dilakukan
Pemerintah Kabupaten Kayong Utara Beserta Seluruh Jajaran
Pimpinan, Anggota, Beserta Seluruh Staf Kesekretariatan DPRD Kabupaten Kayong Utara
Mengucapkan
Mengucapkan
Selamat Datang Kepada
Selamat Datang Kepada
Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Bapak Fadel Muhammad
Bapak Fadel Muhammad
Di Kabupaten Kayong Utara pada, 11 Juni 2011 Dalam Rangka Peresmian Unit Pengolahan Ikan (UPI) PT Industri Perikanan Sukadana
Di Kabupaten Kayong Utara pada, 11 Juni 2011 Dalam Rangka Peresmian Unit Pengolahan Ikan (UPI) PT Industri Perikanan Sukadana
Tertanda:
Tertanda:
Bupati
H Hildi Hamid
Wakil Bupati
Ir H Muhammad Said
Ketua
Wakil Ketua
Ibrahim Dahlan
Sekwan
Sekda
Drs Burhan Ismail
H Hendri Siswanto, S.Sos
Keluarga Besar Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Daerah (PPD) Kabupaten Kayong Utara
Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kabupaten Kayong Utara
Mengucapkan
Selamat Datang Kepada
Mengucapkan
Selamat Datang Kepada Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia
Bapak Fadel Muhammad Di Kabupaten Kayong Utara pada, 11 Juni 2011 Dalam Rangka Peresmian Unit Pengolahan Ikan (UPI) PT Industri Perikanan Sukadana
Bapak Fadel Muhammad Di Kabupaten Kayong Utara pada, 11 Juni 2011 Dalam Rangka Peresmian Unit Pengolahan Ikan (UPI) PT Industri Perikanan Sukadana
Tertanda: Ketua
Namrun Leru, S.Pd
Tertanda: Kepala Dinas
Jalian, S.Sos
Wakil Ketua
Namrun Leru, S.Pd M Sukardi, SE.MM
Sekretaris
Haripin
Bendahara
Sekretaris
Handoyo/Lim Mong Seng
Drs Abu Bakar
kabupaten ketapang
Pempadahan
Ketapang Expo Sengaja Digelar Awal Juli Isi Waktu Libur Sekolah
Berbagi Ilmu Tentang Orangutan KETAPANG. Setelah menggelar diskusi dengan Bupati Ketapang, Yayasan Palung mensosialisasikan kondisi orangutan kepada sejumlah organisasi di Aula Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ketapang, Kamis (7/7) sore. Cheryl Knot, lulusan Boston University didampingi Andrew De Sausa Direktur Yayasan Palung berbagi ilmu mengenai orangutan dengan organisasi, serta PNS Budparpora Ketapang. Kepala Dinas Budparpora Ketapang, Yudo Sudarto menuturkan, bahwa orangutan merupakan potensi sumber kekayaan alam yang ada di Ketapang. Fauna khas Kalimantan ini kini semakin terbatas. Padahal keberadaan orangutan ini menjadi daya tarik bagi pengembangan potensi pariwisata Ketapang. Karena dengan orangutan ini, justru dapat mempertahankan kunjungan wisatawan mancanegara ke daerah ini. Bukan hanya orangutan yang memikat wisatawan mancanegara datang ke Ketapang. Kekayaan ora dan faunanya, seperti kantong semar dan berbagai jenis tumbuhan tradisional, budaya, sejarah dan keindahan alamnya merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan dalam pengembangan pariwisata, kata dia. Karena itu, adanya sosialisasi mengenai potensi Taman Nasional Gunung Palung (NGP), Disbudparpora sangat mendukung sekali. Dengan sosialisasi itu diharapkan memberikan pemahaman dan pencerahan bagaimana pentingnya kebersamaan dengan semua lini dalam mengembangkan potensi pariwisata di Kabupaten Ketapang, termasuk juga menjaga kesimbangan lingkungan hidup. Selain Kepala Dinas Budaparpora Ketapang, terlihat hadir, Drs H.Jahilin M.Si, Kabid Kebudayaan, Drs Sahat Sirait, M.Si Kabid Pariwisata Budparpora. Diskusi semakin menarik perhatian peserta, di mana orangutan ini menjadi salah satu daya tarik wisatawan mancanegara untuk mengunjungi Kabupaten Ketapang. Tak hanya jumlah orangutan yang didiskusikan. Namun, siklus kehidupan orangutan berdasarkan hasil penelitian para peneliti juga dipaparkan. Satwa orangutan dilindungi oleh UU Nomor 5 tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistem. Walaupun dilindungi, namun populasi orangutan semakin terancam. Bupati Ketapang, Henrikus, merespon positif upaya penyelamatan lingkungan hidup, dan menyarankan agar penyelamatan orangutan, khususnya di Kabupaten Ketapang terus disosialisasikan. (KiA)
KETAPANG. Bupati Ketapang, Henrikus, mengatakan Ketapang Expo 2011 sengaja digelar pada awal Juli, karena bertepatan dengan libur sekolah. Ia bahkan berharap Ketapang Expo menjadi agenda tahunan pada libur sekolah. Tahun ini kita pilih di awal Juli 2011, karena bertepatan dengan musim liburan sekolah. Saya harap selama saya menjadi Bupati Ketapang Expo ini menjadi agenda rutin pada liburan sekolah. Cobalah pada tahun mendatang untuk dilakukan lebih awal, kata dia ketika membuka Ketapang Expo 2011, kemarin. Diharapkannya, Ketapang Expo menjadi tempat berlibur dan media promosi pemerintah daerah akan kekayaan daerah. Kegiatan serupa pada tahun mendatang juga harus dikemas dengan bentuk hiburan lainnya, seperti komedi putar dan lainlain. Sehingga menjadi liburan
sekolah yang menarik di Kabupaten Ketapang, tuturnya. Sebagai media informasi, pelayanan SKPD yang ada di Kabupaten Ketapang, maka ia meminta agar Ketapang Expo disosialisasikan kepada masyarakat. Saya minta Radio Kabupaten Ketapang untuk menyebarluaskan kepada masyarakat di kecamatan, ujarnya. Karena dilakukan penilaian dalam pelaksanaan Expo, Henrikus berharap, agar dalam penilaian para panitia dapat menilai secara objektif. Dengan dilakukan penilaian secara objektif, akan memberikan semangat lebih dalam pelaksanaan tahun-tahun mendatang. Ke t a p a n g E x p o 2 0 1 1 i n i adalah salah satu hasil evaluasi Ketapang Expo 2010 lalu. Saya minta juga para pengunjung, agar dapat tertib dan selalu mengutamakan menjaga keamanan dan kenyamanan selama pameran berlangsung,
Bupati Ketapang, Henrikus, membuka Ketapang Expo 2011. Kiram Akbar/Equator
pesannya. Ketua panitia pelaksana Ketapang Expo 2011, Drs H.Mad
Noor Hamid memaparkan, ajang Ketapang Expo 2011 diikuti sekitar 43 stand, ter-
diri dari stand milik Pemda Ketapang, pelaku UKM dan stan pihak swasta. (KiA)
Manfaatkan Puasa Cegah Perilaku Menyimpang KETAPANG. Tak lama lagi, seluruh umat Muslim akan menjalani ibadah puasa Ramadan. Selayaknya Ramadan dijadikan bulan latihan untuk mencegah semua perilaku-perilaku menyimpang. Hal tersebut diungkapkan anggota DPRD Ketapang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), al-Muhammad Yani. Ramadan harus
dijadikan bulan pembinaan dan latihan. Terutama mencegah hal-hal yang menyimpang, kata dia. Dikatakannya, dengan begitu banyak keutamaan yang ada di bulan puasa, kegiatan-kegiatan kerohanian harus digalakkan. Sebab, semua balasan kebaikan akan dilipatgandakan. Karena itu, akan sangat merugi orang
yang tak memanfaatkan kebaikan di bulan puasa. Betul-betul memanfaatkan momentum Ramadan, sebagai madrasah untuk mencapai derajat takwa. Di bulan puasa tidur saja ibadah, apalagi belajar atau mengerjakan ibadah lainnya, ungkapnya. Ia mencontohkan, para ulama justru meningkatkan ibadah
Tindak Tegas Pungli PSB KETAPANG. Wakil Ketua DPRD Ketapang, Budi Mateus meminta Dinas Pendidikan untuk menegur dan menindak tegas oknum yang melakukan pungutan liar (Pungli) pada penerimaan siswa baru (PSB). Diharapkan kualitas pendi-
dikan memasuki tahun ajaran baru akan lebih meningkat. Jumlah penerimaan siswa baru sudah ditentukan kouta setiap sekolah, saya harap pihak sekolah dapat menjalankan sebagaimana mestinya, dan jangan sampai terjadi pung-
utan liar, kata Budi Matheus. Disinggung keberhasilan siswa dalam belajar, kata Budi pada dasarnya peningkatan mutu dan kualitas pendidikan tidak s e p e n u h ny a m e n j a d i t a n g gungjawab Dinas Pendidikan, karena ada tiga aspek yang
mereka di bulan Ramadan. Tak semua orang beruntung dapat bertemu kembali dengan bulan suci itu. Ia juga berharap kepada semua pihak untuk menghormati bulan puasa dengan tidak makan dan minum di depan orang yang berpuasa. Baik Muslim maupun non Muslim, kita minta menghormati orang yang berpuasa.
Hal itu juga sebagai bentuk untuk mempererat hubungan antar umat beragama, jelasnya. Ia juga berpesan, agar momentum Ramadan tidak hanya selesai ketika puasa saja. Tapi diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, meski bukan di bulan puasa. Bulan puasa itu latihan. Harus dilanjutkan di bulan-bulan berikutnya, pungkasnya. (KiA)
menjadi faktor utama penentu keberhasilan siswa dalam belajar. Tiga aspek itu antara lain, pengaruh lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat dan lingkungan sekolah. Saat di sekolah memang siswa menjadi tanggung jawab guru, namun saat kembali ke rumah tanggungjawab siswa kembali ke keluarganya, dalam hal ini keluarga juga dituntut dapat
membimbing, mendidik dan mengarahkan siswa agar dapat memilah dan memilih bagaimana cara dapat meningkatkan prestasi dalam dunia pendidikan, paparnya. ia berharap memasuki tahun ajaran baru para siswa dapat meningkatkan kualitas prestasi belajarnya, sehingga beberapa kekurangan yang pernah dialami dapat diperbaiki. (KiA)
Kom.Bisnis
16
Sabtu, 9 Juli 2011
Siti Sanggira dan Mozaiq Damanik Sandang Ratu dan Raja FPLM 2011
PONTIANAK. Siti Sanggira Bella asal RRI Pekanbaru dan Mozaiq Damanik asal RRI Jakarta berhasil menjuarai Festival Penyanyi Lagu Melayu Tingkat Nasional ke dua RII tahun 2011 yang berlangsung di Auditorium Universitas Tanjungpura Pontianak, Kamis (7/7) malam. Atas kemenangan tersebut, Siti Sanggira Bella Pertiwi dan Mozaiq Damanik berhak menggunakan mahkota Ratu dan Raja. Suara merdu yang dibalut busana menarik dan penampilan yang memikat dari Siti Sanggira dan Mozaiq Damanik, berhasil meyakinkan 3 dewan juri bahwa mereka berdua adalah yang terbaik. Mereka dinilai menguasai lagu atau penjiwaan, performa penyanyi, penguasaan panggung serta karakter suara. Penobatan kedua pemenang sebagai raja dan ratu FPLM dilakukan langsung oleh Direktur Utama LPP RRI Rosalita Niken Widyastuti dengan menyerahkan troďŹ juara, piagam penghargaan dan uang pembinaan. Siti Sanggira meraih nilai 1.826 di atas
peringkat kedua Nurhayati asal RRI Pontianak dengan nilai 1.820 dan Desy Amelia SaďŹ tri di peringkat ketiga dengan nilai 1.808. Sedangkan di bagian putra, Muzaiq Damanik meraih nilai 1.820 mengungguli Topan S. Asal RRI Medan yang berada di peringkat kedua dengan nilai 1.794 dan Yohandy asal RRI Surabaya dengan nilai 1.782 di peringkat ketiga. Dalam sambutannya, Rosalita Niken Widiastuti mengapresiasi seluruh peserta, atas partisipasinya dalam kegiatan Festival Penyanyi Lagu Melayu (FPLM) ke-2. Bagi para pemenang diharapkan terus mengembangkan kreatiďŹ tas dan bakat seni suara, tetapi gagal meraih kemenangan dalam festival bukan secara otomatis menutup peluang untuk berkembang, pintanya. Sementara itu, Walikota Pontianak melalui sambutan tertulis yang dibacakan oleh Asisten Satu Sekda Pontianak, Kastri Sukirno mengapresiasi festival penyanyi lagu Melayu yang diselenggarakan LPP RRI, sebagai upaya untuk menjaga dan
melestarikan khasanah budaya bangsa, khususnya budaya Melayu. Festival Penyanyi Lagu Melayu-FPLM 2 RRI di Kota Pontianak Kalbar, secara resmi ditutup oleh Direktur Utama LPP RRI. Jumlah peserta yang mencapai 61 orang dari 39 stasiun RRI se Indonesia ini, menunjukkan peningkatan dari segi kuantitas dibanding festival pertama di Pekanbaru Riau 1999 lalu dengan jumlah 26 peserta dari 52 stasiun RRI. RRI Pontianak yang tahun ini menjadi tuang rumah, dinilai sangat sukses melaksanakan ajang bergengsi secara Nasional ini. Selain kerja keras para kru RRI, keberhasilan ini juga tak luput dari dukungan berbagai pihak. Baik Pemerintah Kota Pontianak, Kabupaten Kubu Raya, Universitas Tanjung Pura Pontianak, Petugas Keamanan, Harian Equator dan tentu masyarakat Kalbar yang hadir. Untuk itu atas nama panitia kami sangat mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang turut mendukung suksesnya acara ini, kata Apolo, panitia FPLM RRI Pontianak. (biz)
Direktur Utama LPP RRI Rosalita Niken Widyastuti bersama kepala RRI se Indonesia berfoto bersama para juara
Cellu M6, Mencegah Penuaan dan Yayasan Bintasik, Mencetak Tenaga Otomotif Terampil Penumpukan Lemak
PONTIANAK. Impression Body Care Centre dengan bangga memperkenalkan mesin perawatan terbaru, Cellu M6ÂŽ Integral & Endermolab, for body and face treatment. Mesin baru ini menggunakan teknik Endermologie yang non-invasif, non-agresif, aman tanpa efek samping dan 100% alami. Endermologie adalah sebuah teknik stimulasi seluler yang eksklusif dengan stimulasi mekanik (mechanostimulation) jaringan ikat dan otot. Teknik ini diciptakan oleh LPG Prancis melalui berbagai riset ilmiah oleh beberapa profesor dan merupakan teknik anti-aging serta pelepasan lemak yang 100% natural. Endermologie mencakup beberapa aplikasi untuk kecantikan wajah dan tubuh, yaitu Lipomassage dan Endermolift. Prinsip kerja mechanostimulation ini adalah stimulasi sinyal mekanis terhadap jaringan ikat yang menghasilkan respon biologis. Lipomassage menghasilkan respon biologis berupa aktivasi lipolisis, sementara Endermolift menghasilkan respon biologis berupa aktivasi ďŹ broblast. Hasil dari semua treatment ini melalui aksinya
terhadap kualitas jaringan adalah perbaikan dan mencegah penuaan dan penumpukan jaringan lemak. LIPOMASSAGE Bukan rahasia lagi bahwa kebanyakan resolusi tahun baru 2011 adalah menurunkan berat badan. Banyak orang yang bergabung dengan klub renang dan gym, misalnya dan menyimpan stok produk makanan yang rendah lemak dan rendah kalori. Banyak cara yang lebih mudah untuk menurunkan ukuran lingkar pinggang dan menghilangkan selulit yang membandel, seperti program Lipomassage Mesin Cellu M6 Integral & Endermolab dari Impressions. Lipomassage adalah satu-satunya teknik di dunia yang mampu mengatasi lemak membandel yang tidak bereaksi terhadap olahraga dan diet. Dengan teknik pijatan pada area tubuh yang bermasalah dengan selulit, akan menstimulasi sel-sel adiposit di bawah kulit untuk melakukan lipolisis, sehingga terjadi penghancuran sel lemak di bawah kulit, serta drainase cairan yang tertahan di jaringan lemak
di bawah kulit. Teknik perampingan ini dapat difokuskan pada area tubuh yang diinginkan. Hasilnya, lekuk tubuh yang lebih indah terbentuk dengan kulit yang halus dan kencang. Lipomassage dapat mengatasi masalah: * Secara natural menyusutkan deposit lemak yang membandel terhadap diet dan olahraga * Menghaluskan selulit * Membentuk lekuk tubuh * Mengencangkan kulit yang kendur ENDERMOLIFT Kulit adalah sebuah organ hidup dengan aktivitas selular yang mempertahankan kekenyalan, kelembutan dan rona cerahnya. Melewati usia 25 tahun, sel-sel ďŹ broblast mengurangi produksi kolagen dan elastin sehingga kulit kehilangan kepadatan dan mulai tampak tanda-tanda penuaan, seperti kerutan, kantung mata, kulit yang kendur dan berwarna kusam. Endermolift adalah teknik yang menstimulasi ďŹ broblast secara alami untuk memulai kembali produksi kolagen dan elastin dan juga mengembalikan kekenyalan pada lapisan kulit yang lebih dalam. Metode yang sudah dipatenkan oleh LPG Prancis ini merupakan perawatan pada wajah yang memakai prinsip anti-aging, dengan cara mereaktivasi Fibroblast di bawah kulit untuk memproduksi kolagen dan elastin yang berfungsi sebagai faktor anti-aging kulit, sehingga efektif untuk menghilangkan kerutan dan kulit yang kendur, sekaligus meremajakan kulit dengan cara mencerahkan dan mengencangkan kulit wajah. Endermolift dapat mengatasi masalah: * Kerutan di bibir dan mata * Retensi air, wajah, kontur mata * Kantong mata & lapisan gelap di bawah mata * Kulit kendur * Kerutan kulit * Kulit usia tua * Lipatan atas bibir * Jaringan berlemak, double-chin. Untuk mendapatkan alat-alat kecantikan ini dapat hubungi Impressions Jalan Tanjung Sari nomor 168 (A.Yani) telepon 0561582829. (biz)
PONTIANAK. Di tahun 2011 ini perekonomian Indonesia dalam keadaan stabil. Dimana industri kendaraan semakin marak di tahun ini. Di Indonesia sudah mengalami persaingan pasar bebas, dimana produk segala jenis kendaraan telah banyak di ekspor ke Indonesia. Alangkah baiknya perbaikan ekonomi ini jika dibarengi dengan pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia. Namun sayangnya, Pemerintah masih berpikir panjang lebar untuk memberikan pelatihan ‒ pelatihan yang seperti Yayasan Bintasik berikan sampai saat ini. Disaat semakin meningkatnya harga bahan pokok dipasar, masih banyaknya pengangguran yang disebabkan tidak mau melihat persaingan pangsa pasar. Ada yang berbadan tegap dan masih sehat, harus berdiam diri dan berpikir, usaha apa yang bisa stabil, bisa terus eksis serta bisa merasakan keuntungan untuk mencukupi keluarga dari hasil kerja setiap harinya? Jawabannya ada di sini, Yayasan BINTASIK. Dengan berbekal keterampilan hidup di bidang otomotif, Yayasan Bintasik hadir di Kalbar dengan visi dan misinya untuk melatih siswa ‒ siswa di Kalimantan Barat agar bisa ikut serta terjun ke dunia kerja dan dunia usaha. Tentu merupakan keberuntungan dan peluang besar bagi yang menginginkan penghasilan dari Otomotif. Yayasan BINTASIK adalah Lembaga Pelatihan Diklat Otomotif yang mampu memberikan pendidikan kursus otomotif bermanfaat dan dengan keterampilan yang memiliki nilai jual. Tidak perlu bingung jika telah lulus dari lembaga ini, kalau mau buka usaha sudah terlatih, kalau mau bekerja di perusahaan, su-
dah bersertiďŹ kat. Dengan ini Yayasan Bintasik memberikan solusi bagi anak yang tidak memiliki keterampilan, Yayasan BINTASIK telah meluluskan ribuan siswa, yang 95% telah berhasil bekerja dan buka usaha sendiri/wirausaha. Yayasan BINTASIK adalah sebuah Lembaga Pendidikan yang tidak melihat latar belakang pendidikan dari tamat SD,SMP,SMU, D3 atau Sarjana mesin. Yayasan Bintasik berprinsip bahwa kunci kesuksesan sebuah lembaga adalah keberhasilan siswa ‒ siswa didikannya. Yayasan BINTASIK ikut membantu program pemerintah selain menuntaskan pengangguran, kesulitan meraih pekerjaan, dan bingung untuk mandiri/buka usaha sendiri, dengan menjadi SDM yang berkualitas dan berketerampilan adalah jawabannya. Pelatihan otomotif yang diselenggarakan Yayasan BINTASIK terdiri dari beberapa jurusan antara lain : 1. Mekanik Mobil Bensin dan Solar 2. Mekanik Motor 2 tak dan 4 tak 3. Pengelasan Body dan interior 4. Pengecatan cat duco dan Oven 5. Jahit jok dan Interior 6. Paket mengemudi + SIM A 7. Kursus Komputer Semua jurusan digaransi sampai bisa dan semua jurusan mendapatkan sertiďŹ kat Persyaratan belajar sangat mudah walaupun tidak tamat sekolah dasar (SD) bisa diterima. Daftar segera hubungi Yayasan Bintasik Jl. Prof. M. Yamin No 45 depan Masjid AlAsyraf simpang Ampera Kotabaru Pontianak Telp. (0561)767508, HP 08522562229/ 085750606162, 081345708984. (biz)
Smart Solution Your Career & Entrepreneurship
BSI Memenuhi Kebutuhan SDM Berbagai Perusahaan ini diharapkan dapat terserap minimal 30% peserta yang hadir diterima diberbagai bidang pekerjaan yang ditawarkan. Berbagai peluang pekerjaan yang ditawarkan dari 58 perusahaan yang hadir seperti Sta IT, Programmer, Data Entry, Teknisi Komputer, Sta Administrasi, Jurnalis, Sekretaris, Supervisor, Accounting, Marketing dll kepada mahasiswa/ PELUMAS APA YG COCOK BUAT KENDARAAN KITA? alumni BSI/NURI untuk Semua jenis oli pada dasarnya sama. Yakni sebagai bahan dapat mengisi posisi-posisi tersebut. pelumas agar mesin berjalan mulus dan bebas gangguan. Heri Kuswara, selaku Sekaligus berfungsi sebagai pendingin dan penyekat. Oli ketua pelaksana sekaligus mengandung lapisan-lapisan halus, berfungsi mencegah Kepala BSI Career Center terjadinya benturan antar logam dengan logam komponen menekankan kepada semesin seminimal mungkin, mencegah goresan atau keausan. tiap perusahaan yang ha5100 ESTER 10W-40 menjaga kestabilan dan menjamin dir, untuk melakukan Folpengurangan friksi, bahkan pada suhu ekstrim atau beban berat. 5100 low-Up atas lamaran yang masuk. Hal ini penting ESTER 10W-40 menjamin kinerja kopling basah yang eďŹ sien maupun dilaksanakan agar BSI Cakeawetan kotak perseneling. Produk 5100 ESTER Fitur Semi-sintetis, reer Fair ini bukan hanya mengandung ester. Mengurangi bising dan aus. Standar SAE/DOT 10WLips Service semata. Im40. MOTUL 5100 sesuai untuk mesin 4-tak dengan kotak perseneling buhnya BSI Career Center terpadu dan bisa digunakan dalam semua kondisi jalan dalam kota sangat siap memfasilitasi dan lintas alam. dan memediatori proses $WMVKMCP FWNW DCTW DQNGJ PIQOQPI! seleksi kerja yang akan dilaksanakan perusahaan +PHQ *WDWPIK atas lamaran yang masuk &#;# /1614 /167. tanpa dipungut biaya dan %2 $JGP[ #OWU #NGZCPFGT beban dalam bentuk apa&CRCVMCP FK DGPIMGN DGPIMGN VGTFGMCV pun. Pada kesempatan +UVCPC /QVQT )NQDCN ,C[C /QVQT 2WVTK ,C[C /QVQT )CNGT[ /QVQRCTV FNN lain sambutan perusahaan diberikan oleh Roy salah
BSI Career & Entrepreneurship Expo merupakan salah satu kegiatan terbesar dari serangkaian program kerja yang BSI Career Center (BCC) & BSI Entrepreneur Center (BEC) Laksanakan. Kali ini dilaksanakan pada rabu 1 Juni 2011 di Auditorium Pegadaian Kramat
Raya Jakarta Pusat dengan peserta adalah mahasiswa/alumni BSI dan Nusa Mandiri. Jumlah dunia kerja/usaha yang hadir sebanyak 58 perusahaan dan peserta sebanyak 1.200 lebih dari mahasiswa/alumni BSI/Nusa mandiri. Dengan media pasar kerja
satu manager dari PT Duta Griya Sarana, menyampaikan ucapan terima kasih tak terhingga kepada BSI Career Center yang telah memfasilitasi dan memediatori perusahaan untuk langsung merecruit SDM mahasiswa/alumni BSI/Nusa Mandiri tanpa dikenakan biaya dalam bentuk apapun. Beliau menambahkan selama menjalin kerjasama, BSI Career Center sangat Responsif dalam memenuhi kebutuhan SDM berbagai perusahaan. Hal lain yang membuat beliau apresiate kepada BSI adalah karena di BSI ada BSI Career Center yang dirasa dapat berperan aktif memberikan sumbangsih kepada pemerintah dalam rangka penanggulangan angka pengangguran yang kian lama kian sulit teratasi. Suasana BSI Career Fair semakin meriah ketika Talkshow Career dengan tema Tips dan Trik Mensiasati lolos seleksi kerja dimulai, dibuka oleh moderator Ispandi dengan menghadirkan nara sumber bidang SDM yaitu Iwan R Setiawan dari PT Prima Fajar Cahaya Surya dan Victor Crsitofel dari PT Valdo International yang langsung memberikan kunci sukses lolos seleksi kerja kepada peserta dari mulai bagaimana
membuat surat lamaran yang menjual, kiat-kiat menghadapi psikotest sampai pada tahapan persiapan menghadapi wawancara kerja. Tentunya ini menjadi sebuah wawasan yang bermanfaat bagi peserta sebagai bentuk persiapan dalam meraih karir gemilang. Yang unik dan menarik pada kegiatan ini adalah ditampilkannya stand-stand para entrepreneur muda mahasiswa BSI, seperti stand wirausaha kaos, wirausaha batik, wirausaha software house, wirausaha pernak-pernik, wirausaha percetakan dll. Talkshow Entrepreneurship yang dimoderatori oleh Angga dari BSI Enterpreneurship Center (BEC) dengan tema Strategi Menjadi Pengusaha Muda Sukses dengan nara sumber faif yusuf selaku wirausaha muda sukses dibidang busana muslim dan penulis buku-buku motivasi wirausaha juga ditemani oleh mahasiswa BSI yang sukses berwirausaha (succes story) yaitu asrorudin dengan lugas dan sistematis menjelaskan dan memotivasi peserta untuk menjadi seorang pengusaha sukses. Pada kesempatan tersebut, diberikan juga award kepada para
pemenang wirausaha mahasiswa terbaik dalam ajang BSI Entrepreneur Award yang langsung diberikan oleh Direktur BSI yakni Naba Aji Notoseputro dan ketua dewan juri yaitu Faif Yusuf. Adapun pemenang kategori wirausahanya terdiri dari kategori pemula bisnis terbaik penghargaanya diberikan kepada Ubaydillah (Frutta frutti), Yayah Kadariyah (The tim six collection), Adhe daelami (namie motor wash), untuk kategori bisnis dengan omzet dibawah 50 jt perbulan penghargaannya diberikan kepada Ester Lina (applica work & accesories), Agung Sapto (rahmah graďŹ ka), Arif Prakoso (rumah belajar phinisi) dan untuk kategori bisnis dengan omzet diatas 50 juta perbulan penghargaannya diberikan kepada M Asrorudin (warmedia production), suci purnama sari (elfata digital), dan M. Haris (cmc komputer). Dalam sambutannya Naba Aji Notoseputro menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada para entrepreneur muda BSI yang turut berperan aktif dibagian terdepan dalam menciptakan peluang usaha dan peluang pekerjaan bagi anak bangsa ini. (biz)