Harian Jurnal Asia Edisi Sabtu, 01 Agustus 2015

Page 1

Polresta Medan Ringkus Ribuan Bandit Jalanan

Pangdam I/BB Dilantik Jadi Pangkostrad

Kala BPJS Difatwa Tak Syariah

Hal. 3

Hal. 8

Hal. 9

Ratusan Kepala Desa Simalungun Mogok Kerja Hal. 15 Indeks Saham Nama

harianjurnalasia

@jurnalasiacom

+JurnalAsiaHarian

HarianJurnalAsia

0852 9776 1000

info@jurnalasia.com

jurnalasia.com

(061) 663 5 664

Tutup

Kurs Tengah

(-/+)

%

IHSG

4802,529

90,040

1,910

SHAnGHAI

3,663.73

-42.04

-1.13

nIkkeI 225 20,585.24

62.41

0.30

HAnG SenG 24,636.28

138.30

0.56

eURO STOXX 3,577.76

-6.03

-0.17

S&P 500

2,098.00

-5.75

0.27

DOwJOneS 17,642.00

-44.00

0.25

nASDAq

-10.50

0.23

4,584.75

Mata uang

Kurs

AUD EUR GBP HKD JPY MYR NOK NZD PGK SGD USD

9,845.85 14,750.24 21,035.77 1,739.04 10,873.97 3,532.77 1,652.01 8,875.90 4,875.23 9,813.65 13,481.00

Dari berbagai sumber 22.00 wib

Sabtu, 1 Agustus 2015 Meski Terdampak Fenomena El Nino

Pasokan Air Bersih untuk Medan Aman Medan | Jurnal Asia Hingga saat ini fenomena el nino yang mengakibatkan terjadinya kemarau panjang, baru berdampak pada sumber air baku PDAM Tirtanadi. Yakni terjadinya penyusutan debit air pada sungai yang dimanfaatkan Tirtanadi, untuk diolah menjadi air bersih. “namun demikian jumlah debit air sungai yang kita manfaatkan itu masih bisa mencukupi produksi air bersih Tirtanadi,” kata kepala Divisi Public Relation PDAM Tirtanadi Irsan effendi Lubis SSos MM kepada Jurnal Asia, Jumat (31/7). Menurut Irsan effendi, kapasitas produksi sumber air bersih PDAM Tirtanadi secara umum masih normal kecuali sumber air baku di Sibolangit yang kapasitas produksinya turun 10 liter per detik dibanding kapasitas normal, yaitu dari 615 liter per detik menjadi 605 liter per detik. kecuali di Sibolangit, sebutnya lagi, fenomena el nino yang berdampak pada penyimpangan kondisi laut hingga terjadi penyimpangan iklim pada saat ini pengaruhnya belum ada pada

kapasitas produksi air baku PDAM Tirtanadi. “namun demikian, jika musim kemarau ini terus berkepanjangan pasti nantinya juga akan berdampak pada kapasitas produksi Tirtanadi,” papar Irsan effendi seraya menambahkan, secara teknis fenomena el nino tidak bisa diantisipasi karena ini murni merupakan faktor alam. kata dia, upaya yang bisa dilakukan adalah berkoordinasi dengan penjaga pintu air di hulu sungai untuk melakukan pembukaan dan penutupan pintu air secara teratur agar air baku yang berasal dari sungai dapat dimanfaatkan secara maksimal, baik bagi petani ataupun PDAM Tirtanadi dalam upaya menyediakan air bersih untuk masyarakat. “Contohnya di saat petani tidak menggunakan air sungai untuk mengairi lahan pertaniannya, maka pintu air hendaknya ditutup sehingga bisa digunakan oleh PDAM Tirtanadi untuk diolah menjadi air bersih yang nantinya didistribusikan kepada masyarakat pelanggan,” kata Irsan effendi Lubis SSos MM. (isvan)

Rp3.000 (Luar Kota + Ongkos Kirim)

Nomor 848 Tahun IV

Kejagung Bidik Kasus Bansos Pemprovsu Rp2 Triliun Gatot Tunda Ajukan Praperadilan KPK Medan | Jurnal Asia Jaksa Agung Muda Pidana Khusus, R Widyo Pramono, Jumat (31/7), menegaskan pihaknya sudah mengeluarkan surat perintah penyidikan (sprindik) dalam kasus dugaan korupsi bantuan sosial (bansos) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut). Selanjutnya jaksa akan membidik tersangka dalam dugaan korupsi tersebut, yang merugikan negara Rp2 triliun. “nah, sudah dikeluarkan surat perintah penyidikan pada 23 Juli. Ya baru seminggu. Baru seminggu bekerja kan ya boleh lah bernafas yang panjang dulu,” kata widyo

Jurnal Asia | Ant: Irsan Mulyadi

TUNDA PRAPRADILAN. Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo nugroho (kiri) menjawab pertanyaan wartawan terkait rencana pemanggilan dirinya oleh kPk, di Medan, Jumat (31/7). Gatot yang ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap hakim PTUn Medan, mengaku siap memenuhi panggilan kPk yang dijadwalkan Senin (3/8).

di Gedung kejagung, Jakarta, Jumat (31/7). Dijelaskan widyo, penanganan perkara ini sudah masuk dalam tahap penyidikan sehingga belum menentukan siapa tersangkanya. Sebab, jaksa penyidik masih terus melakukan pemeriksaan intensif dengan akan memangil saksisaksi yang mengetahui kasus tersebut. “Jadi, calon tersangka belum ditetapkan. Sebab Satgassus sangat teliti, sangat hati-hati dalam penentuan tersangka. Dalam waktu singkat, akan melakukan pemeriksaan yang sangat intens terhadap hal itu,” ujarnya. kasus itu, kata widyo ditangani Satgas Penanganan Perkara khusus yang dikepalai jaksa Victor Antonius, dengan harapan penanganan perkara ini dapat berjalan baik. “Timnya dikepalai Victor Antonius, cukup solid, cukup rapi, cukup bagus, dan tunggu saatnya kemudian hasil penyidikan itu dipublikasikan,” paparnya. (Bersambung ke halaman 11)

Partogi Pangaribuan Tersangka Dwelling Time

Jurnal Asia | Ant: Asep Fathulrahma

SeoRANg ibu rumah tangga warga kampung Cibuluh, Cibadak, Lebak mengambil air di sumur resapan irigasi sawah yang sudah mengering, Jumat (31/7). Sedangkan untuk kota Medan, PDAM Tirtanadi mengklaim pasokan air bersih masih aman meski sumber air juga terdampak fenomena el nino.

Mahar Politik Pilkada Tembus Rp15 Miliar Gelar Palsu Tidak Gugurkan Pencalonan Jakarta | Jurnal Asia Mahar untuk mengantongi restu parpol politik bagi calon ya n g m a j u d a l a m p i l k a d a semakin hari kian mahal. Untuk mendapatkan dukungan dari partai politik, rata-rata uang yang harus dikeluarkan oleh calon kepala daerah sebesar Rp1 miliar untuk satu kursi. "Rata-rata tiap kepala daerah mengeluarakan Rp1 miliar per kursi untuk dapat dukungan," kata mantan komisioner kPU I Gusti Putu Artha di kantor kPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat (31/7). Apabila nilai kursi dukungan strategis, harga yang harus ditebus semakin mahal. Putu sempat menemukan parpol menghargai Rp3 miliar untuk 1 dukungan kursi. "Di salah satu kabupaten ketika kursi ini sangat menentukan dihargai Rp15 miliar untuk 5 kursi," kata Putu. Menurut Putu, fenomena calon kepala daerah memberi mahar kepada partai politik bukan lah sesuatu yang baru. Saat menjadi komisioner kPU periode 2007-2012, Putu juga

pernah mengetahui praktik yang menciderai demokrasi ini. " D u l u s a t u k u r s i h a nya Rp300 juta sampai Rp500 juta. Sekarang lebih mahal lagi. Siapa yang mau kalau partainya sudah begitu?" tutur pria asal Bali ini. gelar Palsu tidak gugurkan Pencalonan komisi Pemilihan Umum (kPU) tidak bisa membatalkan pencalonan kepala daerah yang diketahui memakai gelar palsu. Pembatalan pencalonan hanya bisa dilakukan jika calon tersebut masuk dalam ranah pidana. "Gelarnya tidak sah, tetapi sebagai pasangan calon tetap sah. Hanya kasus pidana yang bisa membatalkan pencalonan," kata ketua kPU Husni kamil Manik, Jumat (31/7). Dalam syarat pencalonan, kPU tidak mewajibkan calon kepala daerah harus berpendidikan tinggi. kPU hanya mensyaratkan, pendidikan calon kepala daerah minimal SMA. Jika ditemukan ada yang menggunakan ijazah sarjana palsu, pihaknya hanya bisa mencabut gelar dari nama mereka. (Bersambung ke halaman 11)

Jakarta | Jurnal Asia Direktur Jenderal Perdagangan Luar negeri (Dirjen Daglu), kementerian Perdagangan (kemendag), Partogi Pangaribuan ditetapkan sebagai tersangka dan resmi ditahan oleh Bareskrim Polri atas kasus dugaan suap dwelling time di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. kini Partogi sudah dibebastugaskan dari jabatan yang strategis tersebut, di ujung masa karirnya atau mendekati pensiun. Seperti diketahui, Partogi be rencana akan pensiun pada Agustus tahun ini. Penetapan tersangka tersebut ditanggapi oleh salah satu rekan kerja Partogi, Inspektur Jenderal kemendag yang juga sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Daglu karyanto. "Ya kami sebagai kawan kerja prihatin lah. kan beliau sudah 30 tahun kerja. Prihatin bahwa sampai beliau seperti itu," kata karyanto ditemui di kantornya, Jalan Ridwan Rais, Jakarta Pusat, Jumat (31/7). karyanto mengungkapkan, jauh sebelum Presiden Joko w i d o d o ( J o ko w i ) m a ra h d i Tanjung Priok terkait dwelling time

yang lama, pihaknya sudah mulai memperbaiki sistem pelayanan. "Padahal jauh sebelum ribut-

ribut dwelling time atau apa, kita sudah mulai memperbaiki diri. Cuma penangkapan kita ini,

yang pertama kita prihatin, kedua kita tentu saja menginginkan proses hukumnya cepat selesai,"

Jurnal Asia | Ant: Risky Andrianto

PeRSoNeL Satgas khusus Polda Metro Jaya menjaga lokasi penggeledahan rumah Dirjen Perdagangan Luar negeri kementerian Perdagangan nonaktif Partogi Pangaribuan di Perumahan Puri Bintara Regency, kawasan Mas naga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (31/7).

ungkapnya. Ia menegaskan, sebagai bentuk dukungan kepada Partogi, kementeriannya memutuskan untuk membebastugaskan Partogi dari jabatan. "Bentuk dukungan kemendag, membebastugaskan, baik tersangka maupun terperiksa. Supaya dia konsentrasi untuk bantu polisi. kedua, supaya pelayanan publik tidak terganggu, makanya dibebastugaskan. kita ingin tetap jalan terus, show must go on, pokoknya untuk kepentingan masyarakat, jalani," katanya. "Bahwa teman-teman kita yang mengalami masalah hukum, sebagai kawan, kita prihatin di ujung karirnya (pensiun), ending nya demikian, kita mendoakan semoga supaya tabah dan cepat selesai masalah hukumnya," tutup karyanto. Partogi diperiksa sejak kemarin dan ditetapkan sebagai tersangka menjelang tengah malam. Selama itu, Partogi dimintai keterangan terkait Surat Persetujuan Impor (SPI) dan piha-pihak yang terkait di kasus ini. (Bersambung ke halaman 11)

Keluarga Korban MH 370 di Medan Masih Berharap

Penantian Panjang Itu Belum Pupus Maraknya kembali pemberitaan atas temuan puing diduga milik pesawat Boeing 777 MH 370 di Pulau La Reunion, Samudera Hindia, membuat sejumlah keluarga korban asal Medan terus berharap. Pasalnya semenjak informasi tersebut termuat di media massa luar negeri yang kemudian dikutip oleh media massa lokal membuat harapan keluarga agar ditemukannya jasad maupun tanda-tanda kebenaran pesawat semakin besar. Seperti yang di utarakan Robinhod Simanjuntak, abang kandung dari Surti Dahlia warga negara Belanda keturunan Indonesia. “Saya dihubungi pihak maskapai Malaysia Airlines untuk

Jurnal Asia | Ant: Irsan Mulyadi

KeLUARgA penumpang pesawat MH370 yang hilang, Santi (kanan) didampingi rekannya memberi keterangan kepada wartawan terkait informasi perkembangan pencarian pesawat tersebut, di Medan, Sumatera Utara, Jumat (31/7).

memberitahukan bahwa ada informasi ditemukannya puing Boeing 777 di salah satu pulau. Jadi kami berharap informasi ini menemukan titik terang atas penantian panjang kami para keluarga korban,” ungkapnya ketika memberikan keterangan kepada seluruh awak media di salah satu hotel di Jalan Gagak Hitam, Jumat (31/7). Tidak jauh berbeda dengan Robinhod, Santi adik dari Sugianto Lo sangat berharap adanya kejelasan dari informasi yang disampaikan pihak maskapai. Meskipun begitu, keluarga minta bukti dukungan jika memang puing yang ditemukan itu milik MH 370. “Sedih pasti. karena begitu mendengar informasi itu, kami keluarga para korban teringat kembali masa-masa saat korban masih hidup. Jadi kami berharap informasi ini diperkuat dengan bukti-bukti yang kuat lah,” pungkasnya. (Bersambung ke halaman 11)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.