Harian Jurnal Asia Edisi Jumat, 06 Juli 2018

Page 1

Koruptor Boleh Datar Caleg Halaman 4 jumat, 6 juLi 2018 nomor 1.703 tahun Vi

Rp3.000 (Luar Kota + ongKos Kirim)

DPR: Stop Penjualan Susu Kental Manis harianjurnalasia

HarianJurnalAsia

jurnalasia.com

Halaman 7

Indonesia-Malaysia Persulit Impor Produk Eropa Halaman 9

Datar Bakal Calon Anggota DPRD Sumut Dibuka Halaman 11

Pemerintah Benahi Transportasi Air Danau Toba

Antara | Aprillio Akbar Sonny Ditahan. Anggota DPRD Sumatera Utara periode 2009-2014 dan 2014-2019 Sonny Firdaus menggunkan rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (5/7). KPK kembali menahan salah satu dari 38 anggota DPRD Sumatera periode 2009-2014 dan 2014-2019 yang ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus penerimaan suap dari mantan Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho terkait pelaksaanan fungsi dan wewenang sebagai anggota DPRD.

Penerima Suap Gatot Pujo Nugroho

Giliran Sonny Firdaus Dibui jakarta | jurnal asia Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menahan satu tersangka tindak pidana korupsi suap kepada DPRD Sumatera Utara (Sumut) periode 2009-2014 dan 20142019. Satu tersangka yang ditahan itu adalah anggota DPRD Sumut 2009-2014 dan 2014-2019 Sonny Firdaus (SF). “Setelah dilakukan pemeriksaan dan Pasal 21 KUHAP dipandang telah terpenuhi, maka dilakukan penahanan terhadap tersangka SF selama 20 hari ke depan di Rutan Kelas 1 Jakarta Timur Cabang KPK,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Kamis (5/7). Sebelumnya, KPK pada Kamis memeriksa Sonny sebagai tersangka dalam kasus tersebut. Sedianya, KPK juga memanggil dua tersangka

lainnya, yakni dua mantan anggota DPRD Sumut 2009-2014 masing-masing Helmiati dan Muslim Simbolon. Namun, keduanya sampai Kamis sore ini belum memenuhi panggilan lembaga antirasuah itu. “Sedangkan untuk dua tersangka lain yang tidak hadir, akan dilakukan pemanggilan berikut untuk jadwal pemeriksaan 9 Juli 2018. Kami ingatkan agar para tersangka kooperatif dan memenuhi kewajiban hukum untuk hadir di panggilan KPK,” ucap Febri. Selain Sonny, KPK telah menahan empat tersangka lainnya, yakni tiga mantan anggota DPRD Sumut 2009-2014 masing-masing Fadly Nurzal, Rijal Sirait, dan Rooslynda Marpaung serta anggota DPRD Sumut 2014-2019 Rinawati Sianturi. (Bersambung ke halaman 11)

“setelah dilakukan pemeriksaan dan Pasal 21 KuhaP dipandang telah terpenuhi, maka dilakukan penahanan terhadap tersangka.” juru Bicara KPK Febri Diansyah

Pengerjaan Proyek Bakal Tersendat

Antara | Reno Esnir

Piala Dunia 2018 sabtu (7/7) 01.00 WiB Brasil Vs Belgia

Tetap Akting Neymar!!!

Kode Suap Gubernur Aceh 1 Meter jakarta | jurnal asia Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan dan menahan Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf, bersama dua pihak swasta bernama Hendri Yuzal dan Syaiful Bahri serta Bupati Kabupaten Bener Meriah, Ahmadi sebagai tersangka kasus dugaan suap terkait pembahasan anggaran dana otonomi khusus (otsus) Aceh dalam penganggaran antara provinsi dan kabupaten tahun anggaran 2018. Irwandi diduga menerima suap dari Ahmadi sebesar Rp 500 juta terkait pembahasan anggaran dana otsus Aceh tahun 2018. Diduga suap ini bagian dari Rp 1,5 miliar yang diminta Irwandi terkait fee ijon proyek-proyek pembangunan infrastruktur yang bersumber dari Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA) pada Provinsi Aceh Tahun Anggaran 2018. KPK menduga suap kepada Irwandi ini menggunakan kode ‘1 meter’. (Bersambung ke halaman 11)

medan | jurnal asia Kapal Motor Sinar Bangun tenggelam di perairan Danau Toba, Sumatera Utara, Senin 18 Juni 2018, lalu. Insiden itu membuat Pemerintah membenahi transportasi air yang ada di Danau Toba dengan membangun lima Pelabuhan dan enam kapal besar di danau terbesar di Asia Tenggara itu. “Ada lima pelabuhan yang menjadi fokus utama yaitu Pelabuhan Tigaras, Pelabuhan Ajbata, Pelabuhan Muara, Pelabuhan Ambarita dan Pelabuhan Simanindo,” kata Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi kepada wartawan, usai menghadiri Dialog Nasional Indonesia Maju, Medan, Kamis (5/7). Budi Karya mengungkapkan, setiap operator atau pengusahaan perorangan Kapal Motor Penyeberangan nantinya harus mengikuti semua regulasi yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Perhubungan dengan mengutamakan keselamatan. (Bersambung ke halaman 11)

Gubernur Aceh Irwandi Yusuf mengenakan rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan pascaterjaring operasi tangkap tangan (OTT), di gedung KPK, Jakarta, Kamis (5/7). Penyidik KPK resmi melakukan penahanan selama 20 hari pertama terhadap Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dan staf khusus Gubernur Aceh Hendri Yuzal.

Kazan | jurnal asia Legenda sepakbola Brasil, Rivaldo, meminta Neymar untuk tidak mengubah gaya bermainnya saat menghadapi Belgia dalam pertandingan perempat inal Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, Sabtu (7/7) dinihari WIB. Neymar terus mendapat kritikan di Piala Dunia 2018. Selain dianggap sering melakukan diving dan bereaksi berlebihan saat dilanggar, penyerang 26 tahun itu juga dikritik karena dianggap meremehkan lawan. Salah satu momen yang membuat Neymar dikritik adalah ketika penyerang Paris SaintGermain itu melakukan aksi rainbow lick saat Brasil sudah unggul 2-0 atas Kosta Rika di pertandingan fase grup Piala Dunia 2018. Dikutip dari Sporting News, Neymar mendapat dukungan dari Rivaldo untuk tidak mengubah gaya bermain. Legenda Barcelona itu meminta Neymar tetap bermain dengan ‘tengil’ di atas lapangan. (Bersambung ke halaman 11)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.