meDAn 02
• Harga Komoditas Tak Terkendali KPPU Sidak ke Pasar Petisah Medan.HAL 02 • • Pejabat Tidak Boleh Gaptek. HAL 03 • • Polri Sosialisasikan PP Nomor 60 Tahun 2016. HAL 03
BISNIS 04
Sabtu, 14 Januari 2017
Nomor 1.281 Tahun V
Rp3.000 (Luar Kota + Ongkos Kirim)
Oknum PNS Disdik Medan Labuhan Terjaring OTT Pungli Minta Fee Kredit, Dijebak Dua Guru
• Harga Cabai Diprediksi Turun Jadi Rp90 Ribu/Kg. HAL 04 • • Dampak Kebijakan Proteksionis Trump Diwaspadai. HAL 05
SAHAm 06
• Griyainsani Cakrasadaya Kuasai 60 Persen Saham MIKA. HAL 06 • • Bank Kesejahteraan Ekonomi Jual 40 Persen Saham ke Publik. HAL 07 • • IHSG Lanjutkan Penurunan 19,76 Poin. HAL 07
LENTERA ASIA 08
Medan | Jurnal Asia Lagi-lagi oknum PNS Dinas Pendidikan terjaring Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli). Kali ini giliran Bendahara Unit Pelaksana Teknis (UPT) Disdik Kecamatan Medan Labuhan, Armaini (50), harus berurusan dengan aparat Poldasu. Wanita yang menetap di Jalan Kutilang IV, Kelurahan Kenanga, Kecamatan Percut Sei Tuan tersebut langsung digelandang ke bui.
• Media RRT: AS Perlu Perang untuk Tutup LTS. HAL 08 • • Mantan Sekjen PBB Jadi Calon Favorit. HAL 08 • • Abe Mulai Lawatan Asia Pasiik. HAL 09
Armaini diringkus berdasarkan laporan dua guru yang menjadi korbannya, Rosmawati (56) dan Zainudin (54) warga Jalan KL Yos Sudarso KM 17,5 Simpang Kantor pada Kamis (12/1). Korban yang berprofesi sebagai guru mengatakan, di UPT Kecamatan Medan Labuhan telah terjadi pungli. Setiap guru yang mengajukan permohonan pinjaman uang ke Bank Sumut Cabang Pembantu Belawan wajib memberikan tiga persen dari total jumlah pinjaman. (Bersambung ke halaman 15)
• PT Jalin Kerjasama Internasional Tingkatkan Kualitas. HAL 12 • • SNMPTN dan SBMPTN 2017 Berdasarkan Kuota. HAL 12
Jokowi Beri Sinyal
Subisidi Listrik dan Elpiji 3 Kg Segera Dicabut Jakarta | Jurnal Asia Presiden Joko Widodo memimpin rapat kabinet terbatas mengenai integrasi penyaluran subsidi dengan program kartu keluarga sejahtera. Dalam pidatonya, Presiden Jokowi mengatakan, pada 2017 ini saja puluhan triliun dialokasikan untuk subsidi, baik itu bahan bakar minyak (BBM) maupun gas ELP (elpiji) tiga kilogram. “Pada tahun 2017 ini, kami akan mengalokasikan subsidi BBM dan elpiji 3 kg sebesar Rp32,3 triliun dan subsidi listrik sebesar Rp45 triliun,” kata Jokowi di kantor Presiden, Jakarta, Jumat (13/1). Jokowi, kemudian menyinggung soal subsidi yang tidak tepat sasaran. Termasuk, subsidi 900 volt ampere, sehingga kini pemerintah memutuskan untuk mencabut subsidi itu dan mengalokasikan ke 450 VA. “Penerima subsidi listrik 900 VA, ternyata betulbetul tidak diterima kalangan tidak mampu, sehingga secara bertahap kita harus melakukan penajaman sasaran kembali, sehingga betul-betul subsidi ini tepat sasaran kembali dan diterima oleh masyarakat yang tidak mampu, yang membutuhkan,” tuturnya. (Bersambung ke halaman 15)
PERISTIWA 10
• Pengedar Sabu Tewas Ditembak di Kanal Delitua. HAL 10 • • Enam Personel Polres Tanjungbalai Positif Narkoba. HAL 10 • • Pencuri Tinggalkan Sepedamotor di Rumah Korbannya. HAL 11
EDUKASI 12
Jurnal Asia | Syahrial Siregar
BArANg BUKTI PUNgLI. Kepala Tim Saber Pungli Ditreskrimum Polda Sumut AKBP Sandy Sinurat (dua kiri) menunjukkan tersangka (kiri) dan barang bukti saat pemaparan kasus di depan Gedung Ditreskrimum Polda Sumut.
Distribusi Terkendala Premium Langka di Medan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Medan langka. Pasalnya Kapal MT Saamis Adventure dan Kapal MT Prime Synergy yang mengangkut BBM tersebut terkendala dalam distribusi. “Kelangkaan karena kapal kita telat datang. Kapal yang mengangkut 7.900 kiloliter (kl) dan 22.000 kl premium dari Singapura terlambat bersandar. Tapi penyaluran recovery mulai dari hari ini,” kata Oficer Communication & Relation PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region I (MOR I) Sumbagut Arya Yusa Dwicandra, Jumat (13/1). Dia mengatakan distribusi premium sudah kembali normal. Dia mengakui ada beberapa SPBU di Kota Medan yang masih langka premium. Dia memperkirakan dua hari ke depan, pasokan premium ke SPBU sudah lancar. “Hari ini mobil tangki kita sudah mulai bergerak.
Mungkin ada beberapa SPBU lain masih kritis. Tapi kita harap, minggu sudah tak ada lagi kendala. Jadi karena ada masalah di laut maka terlambat bersandar,” ucapnya. Dia menambahkan konsumsi masyarakat cenderung ke pertalite dibanding premium. Karena itu besaran penyaluran premium dan pertalite hampir sama yakni 3.000 kl per hari. Sehingga secara otomatis pengusaha lebih banyak menjual pertalite dibanding premium. “Tidak ada penghapusan premium. Kalau dulu premium lebih tinggi dari pertalite. Tapi sekarang konsumsi masyarakat lebih banyak pertalite. Jadi sebenarnya tidak ada pengurangan apalagi penghapusan. Karena secara otomatis masyarakat lebih cenderung pakai pertalite,” bebernya. Sementara itu, Sekretaris Lembaga Advokasi dan Perlindungan Konsumen (LAPK) Padian Adi S. Siregar mengatakan kelangkaan BBM jenis Premium terjadi di semua SPBU di Kota Medan-Binjai mulai Rabu (11/1). Kondisi ini menyebabkan pengendara yang ingin mengisi Premium terpaksa beralih ke pertalite dan pertamax. (Bersambung ke halaman 15)
nASionAL 13
• Waketum PPP Fernita Ditangkap. HAL 13 • • Perlu Adanya Kebijakan Ekonomi Politik Baru. HAL 13
INTERNASIONAL 14
• Ribuan Demonstran Berencana Hentikan Pelantikan Trump. HAL 14
OLAHRAGA 16
• Spurs Hajar Lakers. HAL 16 • • Abdul Wahid, Cinta Judo Hingga Akhir Hayat. HAL 16
SPORT 17
• Energi Baru. HAL 17
INFOBANK 18
• Presiden Minta Industri Jasa Keuangan Perkuat KUR. HAL 18 • • OJK Proyeksikan Pertumbuhan Kredit 9-12 Persen. HAL 19
PROPERTI 20
• REI Diminta Lebih Radikal Bangun Rumah di 2017. HAL 20
Seremoni 24
• Dentuman Meriam Bogor Tandai Kedatangan PM Jepang. HAL 24 • • Kemenkes: Vaksin Baru Perlu Sosialisasi Agar Diterima.HAL 24 • • Raja-raja Nusantara Temui Sri Sultan HB X. HAL 25