Harian Jurnal Asia Edisi Jumat, 28 April 2017

Page 1

Hal. 3

Hal. 9

Hal. 11

Harga Cabai Rawit di Medan Anjlok

Ketua AMPG Tersangka Korupsi Alquran

MK Perintahkan Pilkada Ulang Kabupaten Gayo Lues

Hal. 8

Hal. 11

Hal. 18

Dua Kubu OKP Saling Serang di Jalan Gajah

Kemenag Siapkan Regulasi Audit Paket Umrah

6.000 Rusunami Dibangun untuk Buruh

harianjurnalasia

@jurnalasiacom

+JurnalAsiaHarian

HarianJurnalAsia

Jumat, 28 April 2017

0852 9776 1000

info@jurnalasia.com

jurnalasia.com

(061) 663 5 664

Rp3.000 (Luar Kota + Ongkos Kirim)

Nomor 1.365 Tahun V

Ribuan Rumah di Belawan Terendam Banjir Medan | Jurnal Asia Ribuan rumah warga di Belawan, Kota Medan, Provinsi Sumatera, Kamis (27/4), sekitar pukul 14.00 WIB terendam banjir laut pasang atau Rob,meski tidak ada korban jiwa mau pun yang mengalami luka-luka. "Banjir laut tersebut, merendam enam kelurahan yang ada di Kecamatan Belawan," kata seorang tokoh masyarakat Pendi Pohan (56) dihubungi di Belawan, Kamis. enam kelurahan yang dilanda banjir itu, menurut dia, antara lain, Kelurahan Belawan I, Kelurahan Belawan II, Kelurahan Belawan Bahagia, Kelurahan Belawan Bahari, Kelurahan Belawan Sicanang, dan Kelurahan Bagan Deli. "Banjir laut itu, mulai naik sejak pukul 14.00 WIB dan sampai saat ini belum ada tanda-tanda mengalami surut," ujar Pendi. Ia menyebutkan, banjir laut mencapai 1,5 meter dan sebahagian warga sudah ada yang mengungsi. Banjir laut bercampur limbah tersebut, juga mengenangi Jalan Stasiun, Selebes, Sumatera, Simalungun, Veteran, dan beberapa jalan utama lainnya di Kota Belawan. Selain itu, rumah warga yang paling parah terkena banjir laut adalah Kelurahan Belawan Sicanang dan Kelurahan Bagan Deli. Karena kedua kelurahan itu, lokasinya sangat dekat dengan pinggiran pantai di Belawan. Lokasi tersebut banyak dihuni para nelayan tradisional yang kehidupan mereka juga sangat memprihatinkan dan tergolong miskin, serta perlu mendapat perhatian pemerintah. (Bersambung ke halaman 11)

Jurnal Asia | Ant: Irsan Mulyadi

BANJIR ROB DI BELAWAN. Warga bermain di genangan air akibat banjir rob di Belawan, Medan, Sumatera Utara, Kamis (27/4). Banjir rob yang merendam ratusan rumah warga di kawasan tersebut disebabkan air laut pasang.

Proyek Listrik Segera Dibangun di Sicanang Medan | Jurnal Asia Investor asal Tiongkok rencananya akan membangun pembangkit listrik di Kota Medan. Kawasan seluas lebih kurang 100 hektar yang berada di Kelurahan Sicanang, Kecamatan Medan Belawan digadang-gadang akan menjadi salah satu lokasi berdirinya pembangkit listrik yang akan menghasilkan 600 MW tersebut.

Demikian terungkap dalam pertemuan Wali Kota dengan Dirut PT Sunrise International Investment Group, Mr Yuan Hua Feng di rumah dinas Wali Kota Jalan Sudirman Medan, Kamis (27/4). Kehadiran pembangkit listrik ini nantinya diharapkan dapat membantu mengatasi masalah kekurangan listrik yang terjadi. Didampingi sejumlah partner bisnis, Yuan mengungkapkan bahwa per usahaan mereka sudah terdaftar menjadi perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) di Indonesia. Dikatakan lagi, kedatangan mereka untuk minta dukungan sekaligus mela porkan rencana pembangunan pembangkit listrik di Medan. Menurut Yuan, pihaknya telah melakukan pertemuan dengan pemilik lahan di Kelurahan Sicanang. “Untuk itu kita mohon petunjuk dan arahan dari Bapak

Wali kota. Jika tidak ada masalah, kita langsung membayar ganti rugi kepada pemilik lahan. Setelah itu pembangunan pembangkit listrik kita mulai,” kata Yuan. Selain membangun pembangkit listrik, Yuan mengatakan pihaknya juga siap menjajaki kerjasama lainnya. “Kami selalu bekerja serius dan berusaha siap secepatnya. Oleh karenanya kami siap masuk dan berinvestasi di Kota Medan. Sebab kehadiran kami ingin memberikan manfaat,” ungkapnya. Wali Kota sangat mengapresiasi dan mendukung penuh pembangunan listrik tersebut. Apalagi pembangkit listrik itu rencananya akan dibangun di Kelurahan Sicanang. Hanya saja eldin menyayangkan, sebab Mr Yuan Huang Feng tidak membawa serta foto copy surat tanah, yang akan dibeli untuk lokasi pembangunan tenaga

listrik tersebut. “Dengan melihat surat tanah, kita dapat mengetahui apakah lahan yang dibeli itu bisa peruntukannya untuk dibangun pembangkit listrik atau tidak. Sebab sesuai dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Medan, ada wilayah Sicanang yang menjadi hutan kota,” papar Wali Kota. D i j e l a s k a n Wa l i Ko t a , m e r u b a h peruntukan lahan yang telah ditetapkan dalam RTRW tidak bisa sembarangan dan bisa dipidana. Untuk itu Wali Kota menyarankan pihak investor harus benarbenar teliti sebelum membeli lahan yang akan dijadikan lokasi pembangkit listrik. “Sia-sia kalau lahan yang dibeli ternyata peruntukannya tidak bisa untuk membangun pembangkit listrik,” pesannya. (Bersambung ke halaman 11)

May Day Rawan Disusupi Kepentingan Politik Poldasu Kerahkan 2.885 Personel Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) mengerahkan 2.885 personel untuk mengamankan perayaan hari buruh (May Day) pada 1 Mei 2017 mendatang. Para personil tersebut terdiri dari 657 personel Polda Sumut dan 2.228 personel dari Satuan kewilayahan (pada jajaran). Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Rina Sari Ginting mengatakan, pengerahan pasukan itu dilakukan untuk

mengamankan jalannya perayaan Mayday di Sumut. “Pengamanan ini dilakukan bekerja sama dengan Mitra Kambtibmas untuk menciptakan suasana yang kondusif di Sumut. Sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Rina, Kamis (27/4). Menurut Rina, sejumlah elemen buruh yang akan melakukan perayaan May Day itu berasal dari Kota Medan, Deli Serdang, Labuhan Batu, Taput dan Kota Pematang Siantar. “Kebanyakan dari para buruh itu melakukan perayaan dengan melaksanakan kegiatan seperti Pawai, Hiburan, Lucky Draw, Bakti sosial, Long march, unjuk rasa damai dan pernyataan sikap pekerja/

buruh,” sebutnya. Rina membeberkan, sejumlah elemen buruh yang akan melaksanakan kegiatan Serikat Pekerja Industri (SPI), akan melakukan pawai dengan menggunakan sepeda motor yang dipimpin Amin Basri dengan jumlah massa kurang lebih 250 orang. Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Sumut Pimpinan Willy Agus Utomo dengan jumlah massa kurang lebih 600 orang akan melaksanakan long march dengan tujuan kantor Gubsu, Bundaran Jalan Gatot Subroto (Majestyk) dengan tuntutan hapuskan Out Sourching, naikkan upah dan hak normatif buruh. “Kedua ormas Buruh itu akan melakukan

kegiatan di Medan. Ada yang melakukan pawai ada juga yang melakukan Long March dengan tuntutan kenaikan upah buruh dan menghapuskan Outsourching,” sebutnya. Sedangkan untuk kegiatan buruh di beberapa daerah seperti Kabupaten Deli Serdang akan melaksanakan kegiatan di lapangan alun–alun kantor Bupati Deli Serdang dengan jumlah massa kurang lebih 1.000 orang dengan bentuk kegiatan jalan santai, panggung hiburan, lucky draw dan makan bersama yang diikuti sejumlah elemen buruh yakni PBB-DS terdiri dari 6 elemen yaitu FSPMI-KSPI, SBSI, SPI, SBMI, SBSI 1992 dan FC F SP KAHUT KSPSI dan (Bersambung ke halaman 11)

Indeks Saham (-/+)

Kurs Tengah

Nama

Tutup

IHSG

5726,530

45,730

0,810

%

SHAnGHAI

3,140.85

6.28

0.20

nIKKeI 225 19,289.43

210.10

1.10

HAnG SenG 24,578.43

122.49

0.50

eURO STOXX 3,575.48

-7.68

-0.21

S&P

2,385.50

0.50

0.02

DOWJOneS 20,955.00

10.00

0.05

3.25

0.06

nASDAq

5,551.50

Mata uang USD AUD EUR GBP HKD JPY MYR NOK NZD PGK SGD

Kurs 13,299.00 9,941.67 14,516.53 17,098.55 1,709.13 11,955.77 3,062.53 1,550.04 9,182.97 4,193.06 9,530.28

Kawasan Petisah Geger

Rampok Sekap Penghuni Rumah Medan | Jurnal Asia Suasana di Jalan Meranti Kelurahan Sei Putih Timur, Kecamatan Medan Petisah gempar, dengan insiden penyekapan 2 orang kakak beradik penghuni rumah oleh perampok. Usai dibebaskan, warga sempat mencari keberadaan pelaku. namun perampok telah kabur meninggalkan lokasi. Polsek Medan Baru mendapat informasi ini akhirnya berhasil membekuk tersangka, di kawasan Komplek Jamsostek Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang. Kapolsek Medan Baru Kompol Ronni Bonic kepada wartawan, Kamis (27/4) sore menjelaskan, tersangka perampokan yang diamankan bernama Wendy Chandra (29) penduduk asal Medan Labuhan. Ia mengatakan aksi perampokan ini terjadi, Jumat (21/4) lalu. Bermodalkan martil besi, tersangka menjebol tembok belakang rumah korban. Pagi itu sekitar pukul 10.30 WIB, pemilik rumah Lina Tandan (45) dan kedua anaknya sedang keluar rumah. “Setelah menjebol tembok menggunakan martil tersangka lalu masuk ke dalam rumah, dan mencari harta benda berharga,” ungkapnya. Berjam-jam menggeledah rumah, tersangka tidak mendapatkan apa, pun begitu, tidak menyurutkan jerih payah tersangka untuk terus mencari. Kapolsek melanjutkan, tak lama berselang, sekitar pukul 12.00 WIB, anak korban bernama Agnes pulang ke rumahnya. “Ketika korban (Agnes) hendak ke kamar mandi, Wendy menyekap dan menyeretnya ke kamar,” kata Ronni. (Bersambung ke halaman 11)


opini

Jumat, 28 April 2017

2

Penerbit PT. MEDIA ANGKASA

Terbit : 19 Juli 2012 Alamat Redaksi dan Divisi Usaha Kompleks Bilal Central A1-A2, B1-B2 Jalan Bilal Ujung, Medan Telp. 061 - 6635664 email Redaksi: berita@Jurnalasia.com email Usaha: marketing@Jurnalasia.com Pemimpin umum: Tongariodjo Angkasa Ginting SE, MBA, MM, MSc Wakil Pemimpin umum: dr. Finisia Angkasa staf Ahli: Dr. RE Nainggolan, MM, Dr. Ir. Jongkers Tampubolon, MSc, Drs. Nabari Ginting, Hasiholan Sidabutar SE, MA, MM, Tjong Poh Bun, Ridwan Nasution, Bambang ES, Johan General Manager: Sanif Sentosa BSc (Hons) MBA Wakil General Manager: Selamat Ang Pemimpin usaha: Berman Pasaribu Ang SE, MM Pjs Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Rahmad S Batubara Redaktur Pelaksana: Isvan Wahyudi Redaktur: Swisma Naibaho, Nasib Ts, Khairul Anwar Dalimunthe AMd, Andri DP

Jurnal Asia | Ant: Muhammad Adimaja

WIsATA BuKIT CINTA. Sejumlah wisatawan berfoto di objek wisata Bukit Cinta, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Kamis (27/4). Bukit Cinta merupakan destinasi wisata yang menawarkan pemandangan matahari tenggelam (sunset).

staf Redaksi: Syahrial Siregar, Bambang NL SH, Netty Guslina, Ari Wibowo, Hendra Koresponden Deliserdang: H Alamsyah Siregar, Rei Arif Siregar Binjai: Sri Masanah Bahorok: Menanti Ginting Tanjung Pura: Reza Pahlevi Pematangsiantar/simalungun: Togar Sinaga. Labuhanbatu: Roberto Simatupang, M. Sibarani Tanah Karo: Herman Harahap Kaban Jahe: Hermon Ginting sidikalang: Ester Pandiangan Tobasa: Amir V Siahaan samosir: Edwin Simbolon Humbahas: Firman Tobing solok: Yose Rizal, Elita Susanti SH Tanjungbalai: M. Adi Sastra Keuangan: Ratnawati S Kom, Betaria Gita Wahana S Kom Rekening: Bank Mandiri no 106 001 0849 399 a\n PT. Media Angkasa Penasehat Hukum: Sukiran SH, M.Kn, Asman Siagian SH, MH Dicetak Oleh: PT. Karya Cetak Angkasa, Jl. Bilal Ujung (Komp. Bilal Central No. 12-12A) Medan (Isi di luar tanggung jawab percetakan)

Seluruh staf dan wartawan Harian Jurnal Asia tidak dibenarkan untuk meminta dan/atau menerima apapun dari narasumber baik dalam bentuk amplop, uang, honor, biaya transportasi, biaya akomodasi, hadiah, maupun berbagai bentuk gratiikasi lainnya. Jika terdapat hal tersebut di atas, silakan kirim SMS ke 0852 9776 1000. Kami juga menerima segala bentuk kritik, saran, pelaporan, dan pertanyaan demi kemajuan Harian Jurnal Asia.

Seandainya Reshufle

Keuangan Syariah, Atau Konvensional? Oleh : Selamat Pohan, M.A.

Pembiayaan merupakan salah satu kewajiban yang harus dipenuhi bagi lembaga keuangan, baik itu lembaga keuangan syariah, maupun lembaga keuangan konvensional. Peningkatan pembiayaan dilembaga keuangan, biasanya menjadi suatu ciri, bahwa bank tersebut memiliki kualitas yang baik. Sebab, pembiayaan merupakan salah satu kompenen utama dalam melakukan perputaran uang yang ada di lembaga keuangan. Semakin meningkatnya pembiayaan yang ada pada suatu lembaga keuangan, maka semakin meningkat pula pendapatan yang seharusnya diterima oleh lembaga keuangan tersebut. Di Indonesia, pembiaya an merupakan salah satu sektor yang utama yang harus ditingkatkan oleh lembaga keuangan. Sebab,

pembiayaan merupakan salah satu pembantu pembentukan utama, dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Misal, lembaga keuangan menyalurkan atau memberikan pembiayaan kepada sektor usaha kecil, dan menengah. Ketika mendapatkan pembiayaan, UKM tersebut dapat mengepakan sayapnya, hingga usaha tersebut dapat berkembang dan menjadi besar. Nah, disinilah letak peranan lembaga keuangan, yang dapat membantu perekonomian masyarakat. Sehingga, pada akhirnya usaha yang telah dijalankan tersebut berkembang dan menghasilkan. Di indonesia, ada dua prinsip yang diterapkan dalam lembaga keuangan, yaitu prinsip konvensional dan prinsip syariah. Kedua lembaga tersebut tentunya, juga membantu masyarakat dalam melakukan pembiayaan, terlebih dalam pembiayaan pro duktif. Pembiayaan produktif merupakan pembiayaan yang sering kali dibiayaai oleh lembaga keuangan. sebab, pembiayaan inilah yang

menjadi salah satu pembiayaan, yang dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat, dibanding dengan pembiayaan konsumtif. Di bank syariah, pembiayaan atau pinjaman untuk usaha biasanya menggunakan dua akad, yaitu akad mudharabah dan akad musyarakah. Akad mudharabah merupakan suatu perjanjian pembiayaan, dimana pemberi pembiayaan atau bank, meminjamkan uangnya kepada si pengelola atau nasabah, dengan kesepakatan, keuntungan dan kerugian ditanggung bersama, yang sudah dibicarakana sebelumnya. Akad ini biasanya digunakan dilembagalembaga keuangan syariah, dalam melakukan perjanjian pembiayaan produktif. Adanya pembiayaan ini, maka akan mengakibatkan nasabah dan bank saling berinteraksi, atau saling menjaga silaturahmi. Sebab, apabila bank nasabah tidak saling berinteraksi, maka kerjasama antara keduanya tidak akan berjalan sebagai mana mestinya. Hal ini jugalah yang

menjadi suatu nilai tersendiri dimata masyarakat, dimana lembaga keuangan syariah sangat memperhatikan pertumbuhan dan perkembangan usaha yang dijalankan oleh nasabah. Sedangkan akad kedua yang sering digunakan dalam pembiayaan adalah akad musyarakah. Dimana, akad musyarakah ini tidak jauh berbeda dengan akad mudharabah. Hanya saja, akad musyarakah ini melibatkan pemilik modal lebih dari dua pihak, dengan pembagian hasil berdasarkan dengan perjanjian yang sudah disepakati sebelumnya. Bila kita bandingkan, antara pembiayaan yang dilakukan oleh lembaga keuangan syariah, de ngan pembiayaan yang dilakukan oleh lembaga keuangan konvensional. Maka akan terlihat jelas perbedaan yang mendasar, dimana lembaga keuangan syariah akan mengambil keuntungan dengan cara bagi hasil, sedangkan lembaga keuangan konvensional akan mengambil keuntungan dengan bunga yang

sudah ditetapkan. Di lembaga keuangan konvensional, lembaga atau bank tidak mautahu tentang keuntungan dan kerugian yang ditanggung oleh nasabah, yang terpenting dari lembaga keuangan tersebut adalah, uangnya yang telah dipinjamkan oleh nasabah kembali dengan bunga yang telah dinajikan oleh bank atau lembaga keuangan. Jadi, bila dilihat sebenarnya, maka yang lebih menguntungkan dalam memberikan pembiayaan adalah lembaga keuangan syariah. Sebab, lembaga keuangan syariah menggunakan prinsip bagi hasil, dimana keuntungan dan kerugian ditanggung bersama menurut kesepakatan. Jadi, selama nasabah mendapatkan keuntungan, maka bank atau lembaga keuangan tersebut akan mendapat untung juga. Tetapi, apabila nasabah mengalami kerugian, maka bank atau lembaga keuangan syariah juga akan menanggung kerugian tersebut. *) Penulis adalah Dosen Perbankan syariah FAI uMsu

Urgensi Keluarga Dalam Bingkai Pendidikan Oleh : Hasrian Rudi Setiawan, M.Pd.I

Isu tentang akan dilakukannya reshufle jilid ketiga di era pemerintahan Jokowi - JK kini kembali mencuat. Meski istana sudah membantah, namun beberapa waktu lalu Presiden Joko Widodo pun sedikit menyinggung tentang pergeseran menteri di kabinetnya. Belum ada nama-nama menteri yang diduga akan di-reshufleoleh presiden, namun isu kuat yang mencuat adalah munculnya nama Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama dalam bursa menteri dalam reshuflejilid tiga ini. Dari catatan sebelumnya, bongkar pasang menteri di era pemerintahan Jokowi - JK ini pada 2016 lalu pun telah dilakukan dan menggeser sebanyak setidaknya 13 nama menteri termasuk Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan. Pengangkatan, Pemberhentian ataupun Perombakan Menteri memang merupakan hak konstitusional Presiden. Hal ini merupakan wujud penguatan sistem presidensial dan untuk memperkuat sistem chenk and balances antara lembaga-lembaga negara. Amanat yang termuat dalam Pasal 7 UU Kementerian Negara yang menyatakan bahwa Kementerian mempunyai tugas tertentu dalam pemerintahan untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara. Oleh karena itu, keberadaan Menteri dalam kabinet pemerintahan harus mampu membantu penyelenggaraan pemerintahan dengan melakukan sinkronisasi antara visi misi Presiden dan Wakil Presiden dengan struktur organisasi kementerian yang dipimpinya. Sehingga tidak terjadi tumpang tindih dalam proses penyelenggaraan pemerintahan nantinya. Visi misi Jokowi-JK harus tergambar dari struktur kabinet yang bentuknya, sehingga siapapun person (orang) yang menduduki jabatan Menteri harus mempunyai visi misi yang sama dengan Presiden. Dengan begitu, proses mewujudkan kesejahteraan masyarakat akan mudah terlaksana dengan baik. Sungguh, sangat tidak elok jika ada anggota kabinet yang tidak sejalan dengan visi misi Presiden. Adanya Menteri yang membuat gaduh jalannya pemerintahan, saling menyudutkan sesama menteri, atau buruknya kinerja kementerian yang dipimpin merupakan alasan kuat Presiden melakukan Reshufle kabinet. Penulis menilai, seandainya pun terjadi Resufle kabinet kerja Jokowi- JK akan berhadapan dengan realitas politik yang pelik, meskipun selalu dikatakan koalisi yang dibangun adalah koalisi tanpa syarat, akan tetapi alasan utama yang membuat Jokowi memberikan jatah menteri pada partai pendukung merupakan kompensasi politik pada partai pendukungnya dalam pemerintahan.(*)

Saat ini telah banyak terjadi tindakan penyimpangan yang dilakukan khususnya oleh kalangan remaja, seperti penyalahgunaan obat-obatan terlarang, tindakan kekerasan, tawuran antar pelajar dan lain sebagainya. Hal ini terjadi tidak hanya di kota-kota besar saja, tetapi hal ini juga sudah meluas ke berbagai kota kecil maupun tempat-tempat terpencil di seluruh wilayah Indonesia. Perilaku menyimpang lainnya yang ditunjukkan oleh kalangan remaja adalah pergaulan bebas antar pria dan wanita tanpa batas, bahkan pergaulan bebas tersebut telah dianggap biasa ditengah masyarakat. Hal tersebut merupakan semua persoalan remaja atau anak saat ini yang harus segera dicarikan solusinya. Sebab, apabila tidak diatasi akan memiliki dampak yang besar terhadap perkembangan nasib bangsa kedepan. Karena, mereka adalah generasi penerus bangsa, yang apabila generasi penerus bangsanya lemah dan memiliki karakter yang buruk, bagaimana kedepannya mereka akan memimpin bangsa ini ?. Tentunya apabila generasi muda memiliki moral yang tidak baik,

maka mereka akan memimpin bangsa ini dengan moral yang buruk pula. Hal ini terbukti dengan merajalelanya tindakan kekerasan, korupsi, kolusi, nepotisme dan lain-lainnya yang dilakukan oleh kalangan intelektual yang tidak bermoral. Tentunya sebagai bagian dari warga negara, semuanya memiliki andil untuk memperbaiki kondisi tersebut, dan tentunya ada dua penyebab terjadinya penyimpangan yang dilakukan oleh remaja dan anak-anak saat ini. Adapun persoalan mendasar yang merupakan faktor penyebab terjadinya perilaku menyimpang anak, diantaranya adalah: Pertama, Lemahnya lingkungan keluarga sebagai pendidikan pertama bagi anak. Keluarga memiliki peran dan fungsi strategis dalam mendidik anak, sebab keluarga merupakan lingkungan pertama yang dikenal oleh anak pertama kalinya, maka atas dasar inilah lingkungan keluarga disebut pendidikan pertama yang diperoleh anak. namun seiring dengan semangkin modernnya hidup manusia peran dan fungsi lingkungan keluarga dalam mendidik anak semangkin pudar. Hal ini dapat dilihat dari

tingkah laku sebagian orang tua yang kurang memperdulikan perkembangan anaknya, sebagian mereka beranggapan bahwa apabila telah memenuhi kebutuhan anak maka kewajiban mereka telah dilaksanakan. Akibatnya anak akan menjadi liar, sebab mereka tidak ada yang mengontrol, member bimbingan dan nasihat terhadap perbuatan yang dilakukan oleh anak. Kedua, Lingkungan tempat tinggal anak yang sudah tidak kondusif dan terkontaminasi dengan budaya luar yang merusak. Tidak dapat dipungkiri bahwa kehidupan anak zaman dulu dan zaman sekarang memiliki perbedaan, dimana pada saat ini anak hidup didampingi dengan perkembangan teknologi yang canggih, sedangkan anak zaman dahulu tidak. Sehingga anak zaman sekarang mendapatkan informasi yang lebih luas. Kemajuan teknologi ibarat dua mata pisau, pada satu sisi membawa pengaruh positif bagi anak, namun juga tidak dapat dipungkiri perkembangan teknologi membawa pengaruh negatif bagi anak. pengaruh positif atas perkembangan

teknologi, diantaranya adalah anak dengan mudah akan mendapatkan informasi khususnya pembelajaran. Dengan demikian anak akan mendapatkan pengetahuan ter tentu. Selain itu dampak ne gatif dari perkembangan teknologi ada lah anak-anak akan terkontaminasi dengan budaya asing yang tidak sesuai dengan nilai budaya sendiri. Karena itu, orang tua merupakan sosok yang utama dalam rangka tugas mendidik dan mengasuh anak. Mengasuh dan mendidik anak idealnya dilakukan sejak dini agar mendapatkan hasil yang baik, bahkan mengasuh dan mendidik anak sebaiknya dilakukan ketika anak masih dalam kandungan. Seperti dengan mendengarkan hal-hal yang positif dan menjauhkan dari perkara/ perbuatan yang buruk. Setelah anak lahir kedunia maka kemudian mereka dididik dengan penuh kelembutan serta kasih sayang. Hal yang perlu diperhatikan oleh orang tua dalam mendidik anak adalah orang tua harus dapat menjadi contoh teladan yang baik bagi anak dan membiasakan anak untuk melakukan hal-hal yang baik dan membiasakan

anak untuk menghindari perilaku yang buruk. Kemudian dalam memberikan pendidikan orang tua harus memperhatikan tingkat usianya, sebab jika orang tua tidak memperhatikan tingkat usianya maka akan dapat menghambat tahap perkembangan anak diekmudian hari. Dalam mengasuh dan mendidik anak yang juga tidak kalah penting adalah orangtua dan keluarga harus memiliki visi yang sama dalam mengasuh dan mendidik anak. Sebab hal yang sering terjadi adalah antara ayah dan ibu tidak sejalan dalam mengasuh dan mendidik anak, seperti ketika ayah memarahi anak atas kesalahan anak, maka ibu membela anak atas dasar sayang kepada anak. Hal demikian merupakan suatu yang keliru dalam mendidik anak, sebab anak akan merasa tidak bersalah dengan perbuatan yang ia lakukan. Karena itu, keluarga harus memiliki visi yang sama dalam mengasuh dan mendidik anak. Selain itu, orang tua harus dapat selalu bekerjasama dengan guru dan lingkungan masyarakat sekitar dalam mendidik anak. *)Penulis Dosen FAI uMsu.

Apakah Efektif Penerapan Sistem Zonasi? Oleh : Seli Alianti Di zaman yang semakin maju ini, membuat sebagian siswa yang akan tamat sekolah dan meneruskan kembali sekolahnya berlomba-lomba mencari sekolah yang terbaik dan unggulan. Namun ada yang berbeda untuk tahun ini, pasalnya proses penerimaan siswa baru di tingkat SMP dan SMA akan menerapkan sistem zonasi mulai tahun ajaran 2017/2018. Hal tersebut dikatakan oleh menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbut). Apakah peraturan yang akan diterapkan dapat berjalan dengan lancar atau sebaliknya. Dengan cara seperti ini dikhawatirkan bakal terjadi penumpukan calon siswa di sejumlah wilayah, sedangkan di zona lainnya cenderung kurang murid.

Apakah ini sudah jadi hitunghitungan pihak Dinas Pendidikan, ataukah ini bagian dari strategi menggiring calon siswa ke sekolah swasta yang ada di hampir semua wilayah. Mendikbud Muhadjir Effendy mengatakan sistem zonasi bertujuan mangatasi pelajar berburu masuk ke sekolah-sekolah favorit, yang jauh dari tempat dia berdomisili atau keluar dari daerahnya. Menurut Muhadjir, sebelumnya penerimaan siswa baru di sekolah-sekolah negeri menggunakan nilai tertinggi yang berasal dari nilai evaluasi belajar murni (NEM). Ia mengatakan hal itu mangatasi pelajar untuk berburu masuk ke sekolah-sekolah

favorit yang jauh dari tempat dia berdomisili atau keluar dari daerahnya. “Semua sekolah sekarang harus jadi favorit. Dengan cara zonasi itu dapat mengatasi timbulnya sekolah favorit,� kata Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang itu. Akibatnya, kata Muhadjir, banyak muncul sekolah-sekolah favorit yang berdampak negative pada beberapa hal. Seperti para murid berlomba masuk sekolah favorit, sehingga banyak sekolah yang kurang favorit jadi kekurangan murid. Untuk itu, Muhadjir menegaskan, pemerintah akan mengubah sistem penerimaan siswa baru yang menggunakan NEM

atau grade, menjadi berdasarkan zonasi. Sehingga semua sekolah baik negeri maupun swasta, wajib menerima murid baru yang masuk dalam radius zonasinya. Muhadjir menambahkan untuk menerapkan sistem zonasi, peran Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS), mulai dari SD hingga SMA sangat dibutuhkan. Karena ia akan menetapkan kuota masing-masing sekolah di zonanya. (news.liputan6.com) Dalam penerapan peraturan ini, pastinya banyak pihak mengalami pro dan kontra. Karena sebagian anak tidak dapat memilih sekolah yang diincarnya. Apalagi orang tua yang menginginkan yang terbaik untuk anaknya dan pendidikan anaknya. Soal zonasi

sendiri akan menimbulkan persoalan baru bagi banyak siswa yang tak mendapatkan sekolah negeri akibat kekurangan daya tampung. Namun di sisi lain, menurut mendikbuk penerapan sistem ini akan menghilangkan praktik pungutan liar dan potensi dari dunia pendidikan. Karena kebanyakan yang terjadi pungli berada di sekolah-sekolah negeri yang menjadi incaran bagi siswa yang akan melanjutkan sekolahnya. Apapun itu peraturan yang akan diterapkan diharapkan berjalan efektif, jangan sampai dengan adanya peraturan ini membuat dunia pendidikan menjadi amburadul dan berantakan. *)Penulis Adalah Alumni FKIP uMsu


bisnis

Jumat, 28 April 2017

3

Jadwal Penerbangan Penerbangan Jadwal Jadwal Penerbangan

Bandara Kualanamu Jumat, Kamis, 28 18 April Februari 2017 2016

AirAsia Destination (KUL) Kuala Lumpur (KUL) Kuala Lumpur (PEN) Penang (KUL) Kuala Lumpur

Flight 397 393 298 395

Departure 8:05 AM 5:55 PM 6:45 PM 8:20 PM

Destination (CGK) Jakarta

Flight 5502

Departure 5:00 PM

Destination (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (HLP) Jakarta (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (CGK) Jakarta

Flight 6881 7014 6885 7010 7012 6891 7016 6887

Departure 5:00 AM 9:15 AM 11:00 AM 11:05 AM 12:45 PM 6:00 PM 6:55 PM 8:00 PM

Destination (CGK) Jakarta

Flight 9768

Departure 9:00 AM

Destination (PKU) Pekanbaru (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (BDO) Bandung (BTH) Batam (BTH) Batam (BTJ) Banda Aceh (HLP) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta

Flight 978 831 837 143 927 884 882 992 141 833 835

Departure 7:50 AM 8:40 AM 9:35 AM 11:00 AM 12:05 PM 1:00 PM 3:15 PM 3:40 PM 6:50 PM 7:10 PM 8:35 PM

Origin Flight (KUL) Kuala Lumpur 396 (KUL) Kuala Lumpur 392 (PEN) Penang 299 (KUL) Kuala Lumpur 394

Arrival 7:35 AM 5:30 PM 6:20 PM 7:55 PM

ANA Origin (CGK) Jakarta

Flight 5503

Arrival 10:10 PM

Flight 6880 7011 6884 6886 6890 7015 7013 7021

Arrival 8:25 AM 10:10 AM 10:20 AM 11:50 AM 5:20 PM 6:00 PM 7:15 PM 10:25 PM

Batik Air Origin (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (HLP) Jakarta (HLP) Jakarta

China Airlines Origin (CGK) Jakarta

Flight 9769

Arrival 7:35 PM

Flight 140 830 832 142 926 885 836 979 993 883 834

Arrival 7:20 AM 8:10 AM 9:05 AM 10:30 AM 11:30 AM 11:55 AM 2:45 PM 3:10 PM 6:20 PM 6:40 PM 8:05 PM

Citilink Origin (HLP) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (HLP) Jakarta (BDO) Bandung (BTH) Batam (CGK) Jakarta (PKU) Pekanbaru (BTJ) Banda Aceh (BTH) Batam (CGK) Jakarta

Jurnal Asia | Ant: Basri Marzuki

Emirates Destination (SIN) Singapore

Flight 7784

Departure 11:45 AM

Origin (SIN) Singapore

Flight 7785

Arrival 11:05 AM

Garuda Indonesia Destination (CGK) Jakarta (PLM) Palembang (GNS) Gunungsitoli (BTH) Batam (SIN) Singapore (FLZ) Sibolga (CGK) Jakarta (LSW) Lhoksumawe (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (GNS) Gunungsitoli (DTB) Siborong-Borong (SIN) Singapore (CGK) Jakarta (BTJ) Banda Aceh (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (JED) Jeddah (SIN) Singapore (CGK) Jakarta

Flight 181 266 7116 270 9911 7134 183 7124 197 185 187 7118 7136 850 189 280 121 191 193 988 9921 195

Departure 5:20 AM 7:00 AM 7:10 AM 7:30 AM 8:40 AM 8:50 AM 9:00 AM 10:00 AM 10:10 AM 11:15 AM 12:20 PM 12:50 PM 1:20 PM 1:30 PM 2:05 PM 3:50 PM 4:05 PM 5:00 PM 6:35 PM 6:50 PM 8:05 PM 8:35 PM

Origin Flight (SIN) Singapore 9910 (CGK) Jakarta 180 (CGK) Jakarta 194 (GNS) Gunungsitoli 7117 (CGK) Jakarta 182 (CGK) Jakarta 184 (FLZ) Sibolga 7135 (SIN) Singapore 851 (LSW) Lhoksumawe 7125 (CGK) Jakarta 186 (BTH) Batam 271 (CGK) Jakarta 118 (GNS) Gunungsitoli 7119 (DTB) Siborong-Borong 7137 (CGK) Jakarta 188 (BPN) Balikpapan 988 (PLM) Palembang 267 (CGK) Jakarta 190 (BTJ) Banda Aceh 281 (SIN) Singapore 9920 (CGK) Jakarta 192 (CGK) Jakarta 196

Arrival 7:55 AM 8:00 AM 9:10 AM 9:30 AM 10:15 AM 11:20 AM 11:30 AM 12:10 PM 12:35 PM 1:05 PM 2:45 PM 3:05 PM 3:20 PM 3:20 PM 4:00 PM 4:35 PM 5:20 PM 5:30 PM 6:50 PM 7:20 PM 7:35 PM 10:10 PM

Indonesia Airasia Destination (JOG) Yogyakarta (PEN) Penang (DMK) Bangkok (KUL) Kuala Lumpur (KUL) Kuala Lumpur (PLM) Palembang (PEN) Penang (PEN) Penang

Flight 8074 106 154 124 122 8040 104 102

Departure 6:00 AM 7:40 AM 10:10 AM 12:30 PM 3:10 PM 3:20 PM 3:45 PM 7:45 PM

Origin (PEN) Penang (JOG) Yogyakarta (DMK) Bangkok (KUL) Kuala Lumpur (PEN) Penang (PLM) Palembang (PEN) Penang (KUL) Kuala Lumpur

Flight 107 8075 155 125 105 8041 103 123

Arrival 9:45 AM 12:05 PM 2:40 PM 2:55 PM 3:20 PM 7:15 PM 9:50 PM 11:05 PM

Flight 281 287

Arrival 11:05 AM 8:35 PM

Origin Flight (KUL) Kuala Lumpur 4122

Arrival 8:30 AM

Jetstar Asia Destination (SIN) Singapore (SIN) Singapore

Flight 282 288

Departure 11:45 AM 9:15 PM

Destination (KUL) Kuala Lumpur

Flight 4123

Departure 5:00 PM

Destination (PKU) Pekanbaru (BTH) Batam

Flight 36 35

Departure 11:25 AM 2:35 PM

Origin (SIN) Singapore (SIN) Singapore

KLM Nam Air Origin (BTH) Batam (PKU) Pekanbaru

Flight 34 37

Arrival 10:45 AM 1:55 PM

Flight 397 210 196 380 979 300 956 197 133

Arrival 7:05 AM 7:20 AM 7:20 AM 8:20 AM 9:00 AM 9:20 AM 10:50 AM 11:05 AM 12:00 PM

Lion air Destination (PDG) Padang (BDO) Bandung (BDO) Bandung (BTH) Batam (CGK) Jakarta (BTJ) Banda Aceh (SUB) Surabaya (CGK) Jakarta (BTH) Batam (BDO) Bandung (PEN) Penang (BTH) Batam (BTH) Batam (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta

Flight 231 904 913 970 397 196 982 207 957 960 132 988 959 303 197

Departure 6:00 AM 6:30 AM 6:30 AM 7:00 AM 7:50 AM 8:10 AM 8:30 AM 8:40 AM 8:50 AM 9:00 AM 9:40 AM 10:00 AM 11:30 AM 11:50 AM 11:50 AM

Origin (BTJ) Banda Aceh (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (CGK) Jakarta (SUB) Surabaya (CGK) Jakarta (BTH) Batam (BTJ) Banda Aceh (PEN) Penang

Malaysia Airlines Destination (KUL) Kuala Lumpur (KUL) Kuala Lumpur

Flight 861 865

Departure 9:10 AM 5:00 PM

Destination (SIN) Singapore (SIN) Singapore

Flight 233 237

Departure 8:40 AM 8:05 PM

Origin Flight (KUL) Kuala Lumpur 860 (KUL) Kuala Lumpur 864

Flight 234 238

Arrival 7:55 AM 7:20 PM

Singapore Airlines Destination (SIN) Singapore (SIN) Singapore

Flight 5233 5237

Destination (PEN) Penang (CGK) Jakarta (PDG) Padang (CGK) Jakarta

Flight 102 11 25 17

Departure 8:40 AM 8:05 PM

Origin (SIN) Singapore (SIN) Singapore

Flight 5234 5238

Arrival 7:55 AM 7:20 PM

Flight 10 103 24 16

Arrival 8:10 AM 11:10 AM 12:00 PM 5:45 PM

Sriwijaya Air Departure 9:00 AM 12:00 PM 12:45 PM 6:30 PM

Origin (CGK) Jakarta (PEN) Penang (PDG) Padang (CGK) Jakarta

Virgin Australia Destination (SIN) Singapore (SIN) Singapore

Flight 5796 5798

Destination (GNS) Gunungsitoli (GNS) Gunungsitoli (GNS) Gunungsitoli (DTB) Siborong-Borong (FLZ) Sibolga (TXE) Takengon (GNS) Gunungsitoli (AEG) Tapsel Regency (GNS) Gunungsitoli (FLZ) Sibolga (MEQ) Meulaboh (GNS) Gunungsitoli (DUM) Dumai (FLZ) Sibolga (GNS) Gunungsitoli

Flight 1268 1264 1266 1296 1258 1410 1248 1216 1244 1256 1252 1262 1239 1254 1260

Departure 8:40 AM 8:05 PM

Origin (SIN) Singapore (SIN) Singapore

Flight 5797 5799

Arrival 7:55 AM 7:20 PM

Wings Air Departure 5:30 AM 6:30 AM 7:30 AM 7:50 AM 8:00 AM 8:00 AM 9:00 AM 10:10 AM 10:15 AM 10:20 AM 10:45 AM 11:30 AM 12:30 PM 12:45 PM 2:00 PM

Origin Flight (GNS) Gunungsitoli 1263 (GNS) Gunungsitoli 1265 (GNS) Gunungsitoli 1269 (DTB) Siborong-Borong 1297 (FLZ) Sibolga 1259 (TXE) Takengon 1411 (GNS) Gunungsitoli 1249 (DUM) Dumai 1238 (FLZ) Sibolga 1257 (AEG) Tapsel Regency 1215 (MEQ) Meulaboh 1253 (GNS) Gunungsitoli 1267 (FLZ) Sibolga 1255 (GNS) Gunungsitoli 1247 (GNS) Gunungsitoli 1261

Harga Cabai Rawit di Medan Anjlok Medan | Jurnal Asia Harga sejumlah komoditas pangan di pasar tradisional Medan akhir-akhir ini masih cukup stabil. Namun, ada beberapa komoditas yang mengalami penurunan sangat signiikan seperti cabai rawit dijual dikisaran Rp12 ribu hingga Rp15 ribu per kilogram (kg). Pantauan Jurnal Asia di lapangan, harga cabai rawit sempat bertahan di level Rp30 ribu per kg dan terus berangsur turun hingga Rp12.000 per kg. Selain cabai merah, harga bawang merah juga anjlok, pedagang menjualnya dikisaran Rp18 ribu hingga Rp20 ribu

per kg. Harga bawang merah mengalami penurunan dari harga sebelumnya yang sempat stabil dalam rentang Rp24 ribu hingga Rp28 ribu per kg. Ketua Tim Pemantau Harga di Medan Gunawan Benjamin mengatakan, turunnya harga bawang dan cabai rawit tersebut

tidak terlepas dari sisi persediaan yang meningkat. Musim panen cabai rawit terjadi di wilayah S u m a t e ra U t a ra ( S u m u t ) , sementara panen bawang terjadi di pulau Jawa. “Hal inilah yang mengakibatkan harga komoditas tersebut turun sangat dalam. Dengan kondisi seperti ini konsumen akan diuntungkan,” katanya, Kamis (27/4). Namun, katanya, berbeda dengan pedagang. Melemahnya harga cabai rawit ini sangat rent an m e mic u te r ja dinya masalah penjualan di tingkat pedagang. Dengan konsumsi yang tidak mengalami kenaikan

dari konsumen, praktis dagangan pedagang tidak mengalami kenaikan omset dan tentunya keuntungan yang didapatkan sangat tipis sekali. Yang menjadi perhatian jelang Ramadhan ini, sambungnya, ialah harga bawang putih. Harga bawang putih naik signifikan menjadi Rp40 ribuan per kg saat ini. Sejauh ini bawang putih merupakan komoditas yang banyak didatangkan dengan cara impor. Sehingga memang sangat bergantung dari luar negeri. “Secara keseluruhan dari pantuan di pasar, harga kebutuhan pokok masyarakat masih terpantau stabil. Belum

mengalami kenaikan harga menjelang Ramadhan nanti dan berdasarkan pantauan sejauh ini diperkirakan inlasi akan cukup terkendali selama bulan April,” tandasnya. Sementara, Makmur seorang pedagang di Pusat Pasar Medan mengaku, jelang Ramadhan harga-harga masih normal. Namun, meski turun, permintaan juga tidak stabil. “Sudah harga rendah, permintaan juga tidak stabil. Banyak pedagang yang mengeluh sebab banyak pedagang yang merugi karena cabai cepat membusuk namun juga belum balik modal,” tandasnya. (netty)

Jumlah Perusahaan di Indonesia Sebanyak 26,7 juta Jakarta| Jurnal Asia Badan Pusat Statistik (BPS) telah melakukan Sensus Ekonomi 2016. Dari hasil sensus, jumlah perusahaan di Indonesia tercatat ada sebanyak 26,7 juta. Angka ini meningkat dibanding hasil Sensus Ekonomi 2006 yang sebanyak 22,7 juta perusahaan. A r t i n ya , a d a 3 , 9 8 j u t a

perusahaan baru dalam 10 tahun terakhir. Perkembangan jumlah penduduk dan tumbuhnya usaha modern seperti bisnis online memberikan andil meningkatnya aktivitas ekonomi di Indonesia. “Jumlah perusahaan pada Sensus Ekonomi 2016 ini meningkat 17,51% dibanding dengan jumlah pada 2006,” kata Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto,

dalam konferensi pers di Gedung BPS, Jakarta, Kamis (27/4). Bila dibedakan menurut skala usaha, 26,26 juta usaha (98,33%) berskala Usaha Mikro Kecil (UMK) dan 450.000 perusahaan berskala Usaha Menengah Besar (UMB). “Jadi jumlah perusahaannya banyak, tapi kecil-kecil,” ia menambahkan.

Perusahaan ini umumnya bergerak di sektor Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi dan Perawatan Mobil dan Sepeda Motor sebanyak 12,3 juta atau 46,17% dari seluruh perusahaan yang ada di Indonesia. Selain itu, banyak juga yang bergerak di bidang usaha Penyediaan Akomodasi dan Pe nye d i a a n M a k a n M i n u m

(16,72%) dan Industri Pengolahan (16,53%). Menurut sebarannya, 79,53% perusahaan berada di Pulau Jawa dan Sumatera. Hanya kurang dari 20% saja yang berada di luar Jawa dan Sumatera. “Sebagian besar masih terkonsentrasi di Jawa,” tutupnya. (dc)

Siap Beroperasi, Lokomotif CC 201 Tiba di Medan Medan | Jurnal Asia Tujuh buah Lok CC 201 dari Sumatera Selatan telah bersandar di Pelabuhan Belawan Medan, Kamis (27/4) sekitar pukul 16.00 WIB. Lokomotif angkutan barang ini diprediksi siap beroperasi dalam meningkatkan pelayanan dan pengiriman angkutan barang di PT KAI (Persero) wilayah Divisi Regional (Divre) I Sumatera Utara. Manager Humas PT KAI Divre I Sumut, M Ilud Siregar mengatakan,

tujuh lokomotif CC 201 dengan seri Lok CC 2018914, CC 20118337, CC 2010401, CC 2019902, CC 2010404, CC 2018344, CC 2019302 sudah tiba di Medan. Dan proses pembongkaran dilakukan pada Kamis (27/8) sore. “Saat ini, lokomotif dalam proses sandar dan akan dilanjutkan pembongkaran (red, Kamis sore). Setelah pembongkaran, nanti lokomotif akan diperiksa oleh unit sarana Belawan kemudian dibaea

ke depo Brayan, depo Medan. Nanti, akan dilakukan pemeriksaan setiap hari satu lokomotif setelah itu siap dioperasikan dan mudahmudahan awal Mei,” katanya kepada Jurnal Asia. Ia mengatakan, ketujuh lokomotif tersebut akan di perioritaskan untuk peningkatan pengiriman angkutan barang dengan sejumlah tujuan. Diantaranya, relasi Sei MangkeBelawan, relasi Dolok merangir-

Belawan dan relasi Rantau PrapatBelawan. “Selain itu, juga untuk meningkatkan pengiriman angkutan barang yang sudah tereksisting berupa hasil perkebunan CPO, Lateks, BBM Pertamina, BHP, Peti Kemas dan jenis angkutan barang lainnya,” tukasnya. Ilud mengungkapkan, sesuai Graik Perjalan Kereta Api (Gapeka) 2017 ada sebanyak 28 perjalanan

kereta api dengan perincian satu rangkaian membawa 15 Gerbong Datar (GD) dan Gerbong Ketel (GK). Untuk 28 perjalanan, gerbong datar yang dibawa berat muatnya 42 ton dan gerbong ketel 30 ton. “Satu perjalanan kereta api membawa 15 perjalanan, satu rangkaian GD dan GKitu jika ditotal ada 420 perjalanan dengan volume rata-rata diperkirakan 15.000 ton per hari,” ungkap Ilud. (netty)

Arrival 8:30 AM 4:10 PM

Silk Air Origin (SIN) Singapore (SIN) Singapore

HARGA CABAI BERGERAK TURUN. Pedagang menunggui cabai yang dijualnya. Sejak sepekan terakhir harga cabai, baik rawit maupun keriting anjlok di pasaran tradisional Medan.

Arrival 7:35 AM 8:35 AM 9:45 AM 9:55 AM 9:55 AM 10:20 AM 11:05 AM 12:05 PM 12:15 PM 12:25 PM 12:50 PM 1:35 PM 2:35 PM 3:30 PM 4:05 PM

Tirtanadi Butuh Modal untuk Tingkatkan Pelayanan Medan | Jurnal Asia PDAM Tirtanadi Provinsi Sumut membutuhkan modal hingga Rp 1,8 triliun. Dengan modal sebesar itu, Tirtanadi bisa meningkatkan pelayanan, baik dari sisi produksi maupun distribusi serta kualitas air yang lebih bermutu. Untuk itu, pemerintah kabupaten dan pemerintah kota (Pemkab/Pemko) diundang untuk menanamkan modalnya di Tirtanadi. Modal dari Pemkab/ Pemko diutamakan dari swasta mengingat Tirtanadi adalah milik pemerintah Provinsi Sumut. Hal itu diutarakan Ketua Tim Tarif PDAM Tirtanadi Sumut Zulkifli Lubis pada paparannya di sosialisasi kenaikan tarif air minum PDAM Tirtanadi kepada masyarakat pelanggan di Aula Kantor Camat Medan Baru, Jalan Rebab Nomor 34 Medan, Senin kemarin. Karena butuh modal tambahan, kata Zulkili, maka tarif air Tirtanadi dinaikkan untuk meningkatkan pelayanan dari kondisi saat ini. “Dan Permendagri 71 menjadi dasar kami menyesuaikan tarif, dimana Walikota Medan sebelumnya sudah menyetujui,” katanya. Sebelumnya Direktur Air Limbah PDAM Tirtanadi Ir Heri Batangari Nasution MPSi yang duduk didampingi Sekretaris Camat Medan Baru Hari Indrawan Tarigan mengatakan masalah modal

menjadi krusial bagi Tirtanadi untuk melanjutkan operasionalnya ke depan, utamanya peningkatan pelayanan. Dia menyebutkan sekitar 70% pelanggan Tirtanadi saat ini dalam kategori subsidi atau sisanya pelanggan niaga, industri dan niaga khusus. “Dengan komposisi pelanggan seperti ini, tidak banyak tambahan modal yang kami harapkan,” katanya. Karenanya penyesuaian tarif air yang berlaku mulai April 2017 atau untuk pembayaran Mei 2017, menjadi pilihan manajemen Tirtanadi untuk penambahan modal bagi pengembangan pelayanan Tirtanadi ke depan. “Dan kenaikan tarif itu telah memperhatikan berbagai komponen utama, seperti tingkat inlasi, upah minimum kota dan tarif dasar listrik (TDL). Dan kami sampaikan bahwa operasional kami tergantung daya listrik yang harus kami bayar tarifnya sebagai golongan tarif industri besar meskipun kami faktanya mensubsidi 70% pelanggan kami,” ungkapnya. Sebenarnya, kata Zulkili Lubis menambahkan, dari pelanggan 70% yang disubsidi itu, diharapkan bisa disubsidi silang dari pelanggan niaga. Namun kenyataannya tidak bisa karena pelanggan niaga seperti perhotelan dan lainnya menyediakan air bersih sendir

dengan memanfaatkan air bawah tanah atau sumur bor. Akademisi Unimed Drs Djauharis Lubis MPd mengajak masyarakat untuk memahami dasar Tirtanadi menaikkan tarif. Dia mendorong masyarakat pelanggan menggali informasi dan menyampaikan keluhan di sosialisasi itu pelanggan. “Dengan demikian harapan saya masyarakat tidak salah m e nya m a p a i k a n i n fo r m a s i kenaikan tarif air ke tetangga pelanggan lainnya. Bagaimana

pun, Tirtanadi harus kita dukung untuk penyediaan air minum bagi masyarakat,” katanya. Sekretaris Camat Medan Baru Hari Indrawan Tarigan mengajak masyarakat untuk mendukung pelayanan air minum oleh Tirtanadi. “Bilamana ada persoalan, ada keluhan, kami sarankan untuk berkoordinasi langsung ke Tirtanadi dan boleh juga melalui Halo Tirtanadi 1500922,” ujarnya. Pada kesempatan itu, sejumlah

warga menyampaikan keluhan. Seperti Rusmina warga Jalan Rebab meminta agar air mengalir lancar di pagi hari. Warga lainnya Alwi mempertanyakan apakah Tirtanadi bisa meningkatkan kualitas rasa air yang diproduksi. Hadir juga pada sosialisasi itu sekitar 100 orang masyarakat pelanggan, Kepala PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan Saul Parapat, sejumlah Kepala Lingkungan dan Lurah di Medan Baru dan LSM LP3SU. (isvan-rel)


medan

Jumat, 28 april 2017

4

Mimbar Islam Lidah Tak Bertulang Robie Fanreza, M.Pd.I Terkadang jika berbicara dengan orang lain harus penuh dengan kehati­ hatian, jika bicara kasar maka hasilnya pun genatif. Tetapi jika bicaranya lemah lembut dan santu maka hasilnya pun positif. Lidah memang tidak bertulang tetapi perannya begitu sangat penting dalam kehidupan. Selain lidah sebagai alat perasa, juga berperan sebagai alat bicara. Dan kata­kata yang diucapkan memiliki makna dan tugas kita memilih kata­kata yang baik sehingga membuat lawan bicara menghormati kita. Menurut Zailani bahwa kebaikan manusia ada pada tiga jalur. Pertama, terdapat dalam kata­kata dari lisannya. Kedua, terlihat dari perbuatan sehari­hari dan yang ketiga pada niatnya. Apabila tiga hal ini dikombinasikan, bukan hanya dia begitu berbeda dibandingkan manusia yang lain, tapi derajatnya juga ditinggikan hingga melebihi malaikat oleh Allah. Karena sebagian besar manusia hanya mampu melaksanakan beberapa jalur saja. Ada yang pandai berbicara sedikit bertindak. Sering disebut NATO (no action talk only). Jenis yang lain, suka menolong dengan harta atau sejenisnya tapi lidahnya tidak terkontrol dan yang model terakhir, hanya berniat tanpa usaha. Dalam hal ini Allah mengajak kita berpikir atau menggunakan akal kita sebagai seorang muslim. Perhatikan ayat berikut “Mengapa kamu suruh orang lain (mengerjakan) kebaktian, sedang kamu melupakan diri (kewajiban) mu sendiri, Padahal kamu membaca Al kitab (Taurat)? Maka tidaklah kamu berpikir?”. QS. Al­Baqarah: 44. Ayat tersebut diatas berkaitan dengan seseorang yang membiarkan dan menyuruh orang lain untuk berbuat suatu kebaikan seperti yang dia yakini, tetapi dia sendiri tidak mau melakukannya. Mungkin karena beberapa alasan pribadi. Begitu banyaknya anggota tubuh yang ada pada manusia maka yang paling sering atau selalu digunakan adalah lidah. Sehingga menjaga lisan sangat penting sekali. Kalau seseorang tidak banyak membantu dengan perbuatan, maka menjaga lidah dari itnah, hujat dan caci maki bagian terpenting untuk dilakukan. Hadis nabi saw, artinya: “Sesungguhnya seseorang hamba berbicara dengan suatu perkataan yang tidak ia ikirkan - baik atau buruknya, maka dengan sebab perkataannya itu ia dapat tergelincir ke neraka yang jaraknya lebih jauh daripada jarak antara sudut timur dan sudut barat”( mutafaqun alaih). Hendaknya setiap diri seorang muslim sebelum berkata­kata harus berpikir terlebih dahulu. Sebab perkataanya akan didengar oleh orang lain, perkataan tersebutlah yang akan menyebabkan orang bereaksi untuk membalas kata­katanya. Kalau dia khawatir ucapannya itu membuat orang lain tersinggung dan sakit hati maka hendaknya kita lebih baik berdiam diri. Dari Abu Hurairah ra., Rasulullah Muhammad saw. bersabda: “Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, maka hendaklah ia berkata yang baik atau kalau tidak dapat berkata yang baik, hendaklah ia berdiam diri saja” (Muttafaq ‘alaih, Kebanyakan Ulama Hadits). Kemudian selalu berdoa kepada Allah sebelum berbicara kepada pendengar, agar setiap kata yang dikeluarkan dapat dimengerti orang lain. Dan lawan bicara kita juga memahami apa yang kita bicarakan. Hal ini yang diajarkan oleh Nabi Musa memanjatkan doa agar Allah memberikan kemudahan berbicara. Doa tersebut diabadikan dalam Alquran Surat Thaha ayat 25­28. “Robbishrohli shod’ri, wayassirlii amrii, wakhlul ‘uqdatammil lisani, yafqohu qouli.” Arti doa tersebut adalah: “Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku dan mudahkanlah untukku urusanku dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku supaya mereka mengerti perkataanku. Dengan berdoa kepada Allah, tiada lagi akan kita dengar kata­kata kotor dari lidah yang sedang berbicara. Fastabiqul khairat.

Pemprovsu Dukung Aksi Stop Kekerasan Perempuan dan Anak Medan | Jurnal Asia Gubsu HT Erry Nuradi mengatakan Pemprovsu mendukung penuh semua aksi dan apa pun gerakan yang menukik kepada upaya menghentikan kekerasan perempuan dan anak. “Kekerasan terhadap perempuan dan anak hingga saat ini masih menjadi persoalan pelik dan pa­ tut dicarikan solusinya secara kon­ prehensif, akurat dan tersistem,” ujar Gubsu dalam sambutan yang dibacakan Sekdaprovsu Hasban Ritonga pada acara Temu Koordinasi Partisipasi Publik Untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (PUSPA) Pro­ vinsi Sumatera Utara di Medan, Kamis (27/4). Berbicara pada Gelar Puspa Sumut 2017 tentang Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak, Gubsu prihatin hampir setiap bulan, selalu saja ada laporan kekerasan terhadap perempuan dan anak masuk ke kepolisian. “Kasus ini masih memenuhi media massa, yang paling aktual. Kejadian di Medan lanjutnya, pembunuhan satu keluarga yang di dalamnya ada perempuan dan anak,” ujarnya pada acara atas kerjasama Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Per­ lindungan Anak (PPPA) RI dan Dinas PPPA Pemprov Sumut. Dihadapan Menteri PPPA RI yang diwakili Asisten Deputi Partisipasi Media Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Drs Fatahillah, Kepala Dinas PPPA Sumut Hj Nurlela SH, Inspirator Pusat dan para aktivis dan pemerhati perlindungan perempuan dan anak, Gubsu mengemukakan atas dasar itu kampanye untuk stop kekerasan pe­ rempuan dan anak terus digalakkan. “Konsep three ends itu sangat didukung oleh Pemprov Sumut yakni mengakhiri kekerasan, mengakhiri perdagangan orang, dan mengakhiri kesenjangan ekonomi sebagai bentuk dari kampanye kita untuk stop kekerasan terhadap perempuan dan anak tersebut,” katanya. Selain itu, ditambahkannya, dibu­ tuhkan sinergitas untuk mencari solusi dalam melaksanakan three ends tersebut. Pemprov Sumut pun mendukung dan siap melaksanakan program apa pun yang dihasilkan dari berbagai aksi dan kegiatan termasuk

gelar Puspa Sumut 2017 sebagai upaya meminimalisasi kekerasan terhadap perempuan dan anak ter­ sebut. “Kami sudah mencoba dengan gerakan sayang keluarga. Jadi jangan heran, sekarang semua pejabat di lingkup Pemprov Sumut harus peduli keluarganya. Kami pikir ini adalah satu upaya dalam kita membuat keluarga harmonis sehingga kekerasan itu tidak terjadi,” ujarnya. Sementara itu, Deputi Asisten Deputi Partisipasi Media Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Per­ lindungan Anak Drs Fathillah me­ ngatakan, untuk saat ini melawan sendiri para pelaku kekerasan, pe­ dagang manusia, maupun yang menciptakan kesenjangan ekonomi kurang efektif. Yang lebih efektif adalah menyinergikan semua pihak untuk melawannya. “Makanya selalu kami juga kam­ panyekan sinergi itu, karena tidak mungkin melawan mereka hanya pemerintah saja misalnya, atau yayasan saja, tapi bagaimana semua pihak ikut dalam perlawanan itu,” ujarnya. Dia berharap, gelar Puspa Sumut 2017 melahirkan berbagai solusi dalam upaya meminimalisasi permasalahan, terutama kekerasan terhadap perempuan dan anak itu. “Saya yakin Sumut bisa,” tambahnya. Ketua Panitia Penyelenggara Hj Nurlela SH MAP mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari yakni dimulai tanggal 27­ 28 April 2017. Sedangkan peserta kurang lebih 120 orang yang berasal dari Kementerian PPPA RI, dinas PPPA Provinsi dan kabupaten/kota se­ Sumatera Utara, perwakilan dari lembaga masyarakat, organisasi agama, dunia usaha, perbankan, organisasi perempuan, lembaga profesi dan media massa. Tujuan kegiatan ini lanjutnya antara lain membangun sinergi Kementerian Pemberdayaan Perem­ puan Perlindungan Anak (PPPA) RI, lembaga masyarakat, or ganisasi agama, dunia usaha, organisasi perempuan, lembaga profesi dan media pada level daerah untuk percepatan dan efektifitas me­ wujudkan kesejahteraan perempuan dan anak di Indonesia. (andri)

Jurnal Asia | Ant: Irsan Mulyadi

SIMULASI PEMADAM KEBAKARAN. Anggota Palang Merah Remaja (PMR) sekolah Panca Budi mengevakuasi rekan mereka yang menjadi korban kebakaran pada simulasi di Medan, Kamis (27/4). Simulasi yang digelar bekerjasama dengan petugas pemadam kebakaran tersebut, untuk memberikan pemahaman cara memadamkan api sekaligus mengevakuasi korban bila terjadi kebakaran.

Pemprov Sumut Inventarisir masalah Peningkatan Pajak Kendaraan Medan | Jurnal Asia Pemerintah Provinsi Sumatera menginventarisir sejumlah potensi masalah yang dapat menjadi kendala dalam meningkatkan pendapatan asli daerah dari kendaraan bermotor. Dalam Executive Summary LKPJ Tahun Anggaran 2016 yang didapatkan di DPRD Su­ mut di Medan, Kamis (27/4), Gubernur Sumut HT Erry Nuradi mengatakan, secara umum tidak ada masalah mendasar dalam pencapaian target pendapatan asli daerah. Kondisi itu terlihat dari ca­

paian pendapatan pada tahun 2016 yang mencapai Rp10,781 triliun atau 107,22 persen dari target yang ditetapkan sebesar Rp10,055 triliun. Namun ada beberapa hal yang berpotensi menjadi ma­ salah, sehingga perlu menjadi perhatian bersama dalam upaya meningkatkan pendapatan dae­

rah tersebut. Dari inventarisir yang dila­ kukan, ditemukan adanya data potensi kendaraan bermotor yang belum memadai sehingga berdampak pada penetapan target pendapatan, khususnya dari sektor kendaraan bermotor. Kemudian, diketahui tingkat kesadaran masyarakat yang menjadi wajib pajak relatif rendah dalam menunaikan ke­ wajibannya. Indikasi itu dapat dilihat dari banyaknya potensi wajib pajak kendaraan bermotor dan jenis pajak lainnya yang masih

menunggak. Demikian juga dengan luas­ nya wilayah pelayanan dan kondisi geograis dalam upaya pemungutan pajak, sehing ga mempengaruhi penerimaan pendapatan. Setelah menginventarisir masalah, Pemprov Sumut me­ nyiapkan sejumlah solusi seperti melakukan sensus dan pen­ dataan “door to door” terhadap wajib pajak untuk mengetahui Kendaraan Bermotor yang Tidak Melakukan Daftar Ulang (KB­ TMDU). Pemprov Sumut juga mela­

kukan strategi “jemput bola” dengan mengoptimalkan ope­ rasional bus Samsat keliling dan membuka lebih banyak gerai Samsat. Demikian juga dengan pe­ nyuluhan, sosialisasi, dan pub­ likasi tentang pentingnya mem­ bayar pajak, serta meningkatkan kualitas SDM yang menangani perpajakan tersebut. Sedangkan langkah lain yang dilakukan adalah penegakan hukum dan melakukan razia terpadu terhadap potensi pajak daerah dengan melibatkan ins­ tansi terkait. (ant)

Naskah Kuno Diminta Dilaporkan ke Perpustakaan Medan | Jurnal Asia Sekretaris Utama Per pu s­ takaan Nasional RI, Dedi Ju­ naedi MSi, mengimbau agar masyarakat yang memiliki nas­ kah kuno yang berusia di atas 50 tahun dapat melaporkannya ke perpustakaan di kabupaten/kota, provinsi maupun perpustakaan nasional. Hal itu disampaikannya saat menjadi pembicara dalam So­ sialisasi Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2014 tentang Pelaksanaan Undang­undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan di Medan, Kamis

(27/4). “Saya yakin di Sumatera Utara ini masih banyak naskah kuno di atas 50 tahun yang disimpan oleh institusi maupun masyara kat pribadi. Untuk itu kita berharap agar ini dapat dilaporkan ke perpustakaan di kabupaten/ kota maupun ke perpustakaan nasional langsung,” katanya. Pelaporan ini penting, sesuai dengan amanat PP Nomor 24 Tahun 2014 tentang Pelaksanaan UU Nomor 43 Tahun 2007 ten­ tang Perpustakaan tersebut. Dalam peraturan itu disebutkan ada 7 pesan yang diamanahkan

kepada perpustakaan. Salah satunya adalah naskah kuno. “Jadi setelah ada pelaporan. Maka akan ada ju ga peng­ hargaan yang kita berikan. Misalnya di Sumut. Mungkin ada naskah mengenai kerajaan Sisingamangaraja. Dari naskah itu bisa kita telusuri agar tidak dimiliki oleh negara lain,” ucap­ nya. Selain tentang naskah ku­ no, dalam sosialisasi itu De­ di juga menjelaskan tentang enam standar yang disiapkan perpustakaan yakni, standar koleksi perpustakaan, standar

sarana dan prasarana, standar pelayanan, sarana tenaga per­ pustakaan, penyelenggaraan dan pengelolaan. Menambahkannya, Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) Provsu, Ferlin Nainggolan SH mengatakan, dalam sosialisasi itu turut ha­ dir berbagai elemen. Mulai dari perwakilan sekolah, per­ guruan tinggi, Ketua Dewan Perpustakaan Sumut, Prof Hasim Purba, Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia Sumut, Drs Achmad Denni MSi, perwakilan per­ pustakaan dari kabupaten/kota

yakni Labuhanbatu, Deliserdang dan lainnya. Pihaknya berharap selain dari sosialisasi ini, ke depan Perpustakaan Nasional RI dapat mendukung pencanangan tahun literasi yang telah dicanangkan Pemerintah Provinsi Sumut (Pemprovsu). “Kebetulan tahun literasi ini sudah kita laksanakan, teru­ tama untuk Tebingtinggi yang telah meraih muri minat baca. Ke depan ini akan terus kita tingkatkan literasi ini untuk mendukung Sumut yang berdaya saing,” katanya. (andri)

Polda Sumut Mutasi 39 Pamen dan Pama Medan | Jurnal Asia Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) melakukan mutasi terhadap 39 Pamen dan Pama yang tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Nomor: ST/467/IV/2017 per tanggal 26 April 2017. Dalam TR tersebut, Kompol Hasan Basri, Kanit 2 Subdit III Ditreskrimsus Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagren Polres Nias Selatan. Penggantinya Kompol Purwanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Sarpras Bagsumda Polrestabes Medan. Kompol Hariun Dalimunthe, Wakapolres Mandailing Natal diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolres Tapanuli Selatan. Sementara Wakapolres

Mandailing Natal akan dija­ bat oleh Kompol Marudut Hu­ tabarat, yang sebelumnya men­ jabat Wakapolres Humbang Hasundutan. Untuk posisi yang ditinggal­ kan Kompol Marudut akan disisi oleh Kompol IR Togar Pasaribu yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Sumda Polres Binjai. Kemudian, Kompol Anggoro Wicaksono, Wakapolres Tan­ jungbalai diangkat dalam jabatan baru sebagai Kanit 4 Subdit III Ditreskrimsus Polda Sumut. Posisinya akan digantikan oleh Kompol Harry Azhar Harry, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakasat Intel Polrestabes Medan. Sementara AKP Binsar Sia­ haan, Kasat Intelkam Polres

Serdang Bedagai diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakasat Intelkam Polrestabes Medan. Posisinya akan di­ gantikan oleh AKP Zuhairi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Padangsidimpuan. Lalu, Ka­ sat Intelkam Polres Padangsi­ dimpuan akan diisi oleh AKP Saut Silitonga yang sebelumnya sebagai Pasiaga 2 Bagdalops Roops Polda Sumut. TR ini juga menyasar kepada posisi Kepala Satuan (Kasat). AKP Kamaluddin Nababan, Kasatres Narkoba Polres Padangsidim­ puan diangkat dalam jabatan se ba gai Kabag Sumda Polres Sibolga. Penggantinya adalah AKP Charles Jhonson Panjaitan, yang sebelumnya menjabat Kasubbagprogar Bagren Polres

Padangsidimpuan. AKP Juli Effendi, Kasat In­ telkam Polres Pematangsiantar diangkat dalam jabatan sebagai Kanit 2 Subdit II Ditintelkam Polda Sumut. Penggantinya AKP Sucipto Samosir, yang se­ belumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Labuhan Batu. AKP Jupiter Frans Si man­ juntak, Kasat Lantas Polres Pe m a t a n g s i a n t a r d i a n g k a t dalam jabatan baru sebagai Kasat Intelkam Polres Labuhan Batu. Posisinya akan diisi oleh AKP Eridal Fitra yang se be­ lumnya menjabat sebagai Ka­ subbagsarpras Bagsumda Polres Langkat. Kemudian, AKP Marajungjung Siregar, Kasatres Narkoba Polres Labuhan Batu diangkat dalam

jabatan baru sebagai Kanit 1 Subdit I Ditintelkam Polda Sumut. Posisinya akan diisi oleh AKP Jama Kita Purba yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Tapanuli Selatan. Sementara AKP Cahyandi, Kanit Reskrim Polsek Medan Timur diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Reskrim Polres Tapsel. Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Rina Sari Ginting, melalui Kasubbid Penmas, AKBP MP Nainggolan membenarkan TR tersebut. Nainggolan menyebut, mutasi ini adalah hal biasa di tubuh Polri. “Mutasi adalah hal yang biasa. TR ini untuk penyegaran jabatan personel saja,” ujar Nainggolan, Kamis (27/4). (ial)

Pemuda Maluku Peringati Hari Pahlawan Kapitan Pattimura Medan | Jurnal Asia Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi mendukung penuh rencana Badan Pengurus Daerah (BPD) Pemuda Maluku Indonesia Bersatu (PMIB) Su­ matera Utara menggelar pe­ ringatan Hari Pahlawan Na­ sional Kapitan Pattimura ke­200 tahun 2017. Selain kegiatan sosial, peringatan ini diisi dengan pertunjukan kesenian. Dukungan ini disampaikan walikota ketika menerima kun­ jungan pengurus BPD PM IB Sumut di rumah dinas walikota Jalan Sudirman Medan, Kamis (27/4). Peringatan ini diren­

canakan akan digelar di La­ pangan Benteng Medan, Minggu (14/5). Menurut Ketua BPD PMIB Sumut, Fitri Octa Noya didam­ pingi pengurus lainnya, mereka kali ini lebih mengutamakan menggelar kegiatan sosial dalam memperingati Hari Pahlawan Kapitan Pattimura. Selain fun walk, kegiatan juga akan diisi dengan senam jantung sehat, donor darah serta pemeriksaan kesehatan gratis. Fitri menjelaskan, kegiatan akan dimulai pukul 06.00 WIB. Untuk fun walk, dia ber­ harap kesediaan walikota un­

tuk melepasnya bersama Dan­ dim 0201/BS, Kol Inf Bambang Herqutanto. Setelah itu dilan­ jutkan dengan senam jantung sehat bekerjasama dengan Yayasan Jatung Indonesia (YJI) Cabang Utama Sumut. “Kegiatan juga akan kita isi dengan lomba mewarnai untuk anak Taman Kanak­kanak (TK). Semua kegiatan yang kita gelar tidak dipungut biaya, sebab kita ingin mengutamakan unsur sosial dari kegiatan ini. Termasuk, donor darah maupun pemeriksaan kesehatan,” kata Fitria. (put)

Jurnal Asia | Ist

TERIMA KUNJUNGAN. Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi menerima kunjungan pengurus BPD PMIB Sumut di rumah dinas walikota Jalan Sudirman Medan, Kamis (27/4).


medan

Jumat, 28 april 2017

5 Mahasiswa dan Aktivis Medan Diajak Pelatihan Jurnalistik

Jurnal Asia | Ant: Septianda Perdana

EkSEkUSI RUMaH WaRISaN. Dua kakak beradik menangis di depan petugas juru sita Pengadilan Negeri Medan ketika melakukan eksekusi rumah orang tua mereka di Jalan Laksana, Medan, Kamis (27/4). Eksekusi rumah tersebut terkait jual beli tanah warisan yang dilakukan oleh kakak kandung sendiri tanpa sepengetahuan mereka.

Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Netty Silaen dalam dakwaannya di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Medan, Kamis (27/4), menyebutkan terdakwa terlibat dalam dugaan

korupsi pengadaan barang dan jasa pengadaan kendaraan operasional Bank Sumut. Selain itu, menurut Jaksa terdakwa Zulkarnain, pelaksana Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) melakukan penyimpangan

di antaranya, spesifikasi kendaraan operasional tidak sesuai Surat Perintah Kerja (SPK). S ebelum kontrak sudah dilakukan proses pembayaran yang menyalahi aturan dan kendaraan tidak sesuai dengan spesiikasi. Pelelangan dan mekanisme pembayaran tidak sesuai dengan ketentuan yang ada, kata Jaksa. Ka s u s ko r u p s i t e r s e b u t dengan cara “mark-up” harga biaya sewa mobil dinas. Jenis mobil masing-masing Camry, Pajero Sport, Innova, Toyota

Rush, Avanza dan Xenia. Hasil auditor akuntan publik ditemukan kerugian negara di Bank Sumut sebesar Rp10 miliar, kata Jaksa Netty. Terdakwa juga dipersalahkan melanggar Pasal 2 Ayat 1 jo Pasal 18 Undang-undang (UU) Nomor 31 tahun 1999 tentang tindak pidana korupsi, sebagaimana telah diubah dengan UU Nomor 20 tahun 2001 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo pasal 55 ayat (1) ke -1 KUHPidana, kata Netty. Sidang perkara korupsi yang

dipimpin Majelis Hakim diketuai Sayuti dilanjutkan Kamis (4/5) depan untuk pemeriksaan saksi. Sebelumnya, Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Medan, Kamis (16/2) malam telah memvonis masing-masing dua tahun enam bulan terdakwa Muhammad Yahya mantan Direktur Operasional Bank Sumut dan Jefri Sitindaon Asisten III Divisi Bank Sumut, dalam kasus korupsi pembelian 294 kendaraan dinas operasional Bank Sumut. (ant)

Partai Golkar Kota Medan Ciptakan Kader Pemimpin Medan | Jurnal asia Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Pa r t a i G o l k a r Ko t a M e d a n di Medan Club Jalan Kartini Medan, Kamis (27/4). Ra ke r d a i n i d i h a ra p k a n menghasilkan keputusan yang bermakna. Di samping itu Partai Golkar Kota Medan akan semakin solid lagi ke depannya. Sebab, soliditas partai akan sangat menentukan langkah yang harus diambil ke depannya. Selain sebagai salah satu partai yang paling dominan kiprah politiknya selama beberapa dekade terakhir dan m e m a i n k a n p e ra n a n ya n g signifikan dalam berbagai perubahan yang terjadi di

tanah air, walikota mengatakan, Partai Golkar juga telah banyak menciptakan kader yang menjadi pemimpin, baik dalam skala lokal maupun nasional. Di samping itu, tambah walikota lagi, partai berlambang pohon beringin ini juga mampu melakukan pengkaderan secara baik, sehingga tidak ada kader yang matang karena dikarbit . Itu sebabnya kader Partai Golkar selama ini terkenal sangat militan dan pejuang yang gigih serta tangguh untuk kemajuan partai. Oleh karenanya, walikota sangat mengapresiasi dan menyambut baik digelarnya Rakerda Partai Golkar Kota Medan ini. Pasalnya, rakerda ini merupakan salah satu kegiatan yang mampu mengakomodir

suara-suara dari grass root Partai Golkar. “Selain itu rakerda ini sebagai upaya Partai Golkar untuk tetap merapatkan abrisan menghadapi eskalasi politik di Tanah Air, terutama menghadapi pilkada tahun depan. Apalagi secara historis, partai Golkar sudah sejak lama memiliki basis massa yang besar di Sumut,” kata walikota. Mantan Wakil Walikota dan Sekda Kota Medan ini berharap pelaksanaan rakerda berjalan dengan baik dan lancar, serta mendapatkan hasil yang diharapkan. Kemudian rakerda ini akan menjadikan Partai Golkar Kota Medan semakin solid. “Tunjukanlah kerja keras dan kerja ikhlas agar kegiatan

ini menghasilkan sesuatu yang bermakna bagi kegiatan perpolitikan di Tanah Air

maupun untuk Kota Medan rumah kita tercinta,” harapnya. (put)

Jurnal Asia | Ist

RakERda PaRTaI GOLkaR. Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi saat menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Golkar Kota Medan di Medan Club Jalan Kartini Medan, Kamis (27/4).

Sekdaprovsu Terima Pengurus DHD ’45 Sumut Medan | Jurnal asia Sekdaprovsu Hasban Ritonga menyatakan Pameran Sejarah Perjuangan perlu disosialisasikan kepada masyarakat melalui running tex yang dapat berkoordinasi dan bekerjasama dengan pemerintah Provinsi Sumatera Utara, yakni dengan dibantu Dinas Komunikasi dan Informasi Provinsi Sumatera Utara, sehingga diharapkan masyarakat berminat dan ingin menyaksikannya. Selain itu, dengan sosialisasi t e r s e b u t d i h a ra p k a n ra s a memiliki dan

kecintaan masyarakat terhadap sejarah dan perjuangan para pejuang pendahulu bangsa dapat tumbuh. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang dapat mengingat dan menghormati Sejarah dan perjuangan para p e j u a n g b a n g s a nya ,” k a t a Hasban Ritonga saat menerima audiensi rombongan Pengurus Dewan Harian Daerah (DHD)’45 Sumatera Utara di Ruang Kerja S e k d a p rov s u L t I X Ka n t o r Gubernur Sumatera Utara, Kamis (27/4). Sekdaprovsu didampingi

Kepala Biro Sosial Setdaprovsu H M Yu n u s , d a n m e w a k i l i Dinas Kominfo Provsu A Aziz Batubara dan Pejabat lainnya mengatakan, acara yang baru pert ama k al i di Indo nesia tersebut perlu dilakukan penggalian sejarah yang dapat menjadi Destinasi Wisata Perjuangan. “Mudah-mudahan terlaksana dengan baik dan akan Membuka dan menghadiri Acara Pameran tersebut, “ imbuhnya. Sebelumnya Ketua Umum Dewan Harian Daerah (DHD) ‘45 Sumatera Utara Nurdin

Lubis mengatakan, dulu para k e p a l a d a e ra h d i a n j u r k a n untuk menerbitkan uang daerah atau Urida kepada para bupati, sehingga masyarakat terutama generasi muda dapat memahami betapa pentingnya sejarah dan arti uang itu. Ia menjelaskan, Pameran S e j a ra h U a n g d i M u s e u m Uang akan dilaksanakan pada 2 s/d 10 Mei 2017 dengan sasaran anak-anak sekolah dan masyarakat di Gedung Juang ‘45 Jalan Pemuda Nomor 17 Medan. “Diharapkan antusiasme

masyarakat melihat pameran ini akan semakin meningkat, khususnya dari kalangan generasi muda,” harap Nurdin Lubis SH yang juga pernah menjabat sebagai Sekdaprovsu tersebut. Rombongan DHD’45 juga dihadiri Ketua Museum Sumatera Utara Letkol TNI S Barus, Ketua Bidang Organisasi Uaman Effendy Rambe, Wakil Bendahara Sutan Djalaluddin Siregar SH, Pusat Ilmu Sejarah Universitas Medan Apriani Harahap. (andri/ril)

Sidang Tipikor Pesta Danau Toba

Saksi Ahli: Kerugian Negara Sebesar Rp841 Juta Medan | Jurnal asia Saksi ahli Winez Simanjuntak seorang auditor dari Badan Pe m e r i k s a Ke u a n g a n d a n

Pembangunan (BPKP) dihadirkan dalam persidangan Tipikor Pesta Danau Toba di Pengadilan Negeri Medan, Kamis (27/4).

Saksi ahli (kedua dari kanan)

Dalam persidangan, saksi ahli membacakan data yang telah dipersiapkannya selama ini, bahwa kerugian negara atas perbuatan ketiga terdakwa sebesar Rp841 juta lebih, hal ini mempertegas hasil pemeriksaan saksi ahli sebagai auditor Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) selama ini. “Menurut hasil audit kami, atas perbuatan ketiga terdakwa, negara mengalami kerugian sebesar Rp841.630.000,” ucap saksi ahli. Dana penyelewengan sebesar itu terjadi, akibat mark-up yang dilakukan ketiga terdakwa atas dana hibah yang didapatkan dari P-APBD Provsu Tahun Anggaran (TA) 2012 yakni sebesar Rp3

miliar. Mark-up tersebut dilakukan dalam berbagai hal, mulai dari honor artis, biaya transportasi dan akomodasi, serta banyak hal lainnya. Dalam persidangan, tampak saksi ahli berdebat dengan Hakim Ferri Sormin, saksi menuturkan bahwa dirinya telah melakukan audit mendalam kepada kasus ini secara detail. Sedangkan menurut Hakim Ketua Ferri Sormin, saksi ahli tidak mungkin audit secara detail, yakni kembali pada saat proses persiapan pesta Danau Toba. Melainkan saksi ahli mempelajari berkas yang didapatkannya dari penyidik, dan mengembangkannya sesuai keahliannya.

Muhammad Asril, Kamis (27/4). Dikatakannya, pers tidak hanya sebagai media informasi, pendidikan dan hiburan, tetapi juga menjalankan kontrol sosial, dalam konteks penegakan keadilan dan kebenaran, menegakkan nilai-nilai dasar demokrasi, supremasi hukum dan hak asasi manusia. Pers secara aktif melakukan pengawasan berkaitan dengan kepentingan publik. “Idealisme pers, seperti yang dikatakan redaktur senior Majalah Time Erick Hodgins, ditilik dari tugasnya yang terpenting adalah membela kebenaran dan keadilan. Untuk itu dari kegiatan ini kita berharap bisa melahirkan bakat-bakat jurnalis muda yang idealis,” kata Asril. Untuk itu, Asril mengajak anak-anak muda di Kota Medan untuk bisa mengikuti kegiatan yang positif dan bermanfaat tersebut. “Bagi yang berminat mendaftar bisa mengubungi saya di nomor 081370508351. Tidak dipungut biaya alias gratis,” tukas dia. (andri/ril)

Tirtanadi Jangan Ragu untuk Menaikkan Tarif Air

Pengadilan Tipikor medan adili PPK Bank Sumut Medan | Jurnal asia Pengadilan Tindak Pidana korupsi Medan mengadili terdakwa Zulkarnain, mantan Pelaksana Pejabat Pembuat komitmen Bank Sumut dalam kasus dugaan korupsi pembelian 294 kendaraan dinas senilai Rp17 miliar tahun anggaran 2013.

Medan | Jurnal asia Demi melahirkan jurnalis yang profesional dan independen, Bumantara akan menggelar kegiatan pelatihan jurnalistik. Pelatihan yang digelar salah satu media di Kota Medan itu mengambil tema Satu Hati Menempah Jurnalis Muda Idealis itu dijadwalkan digelar di R&F Coffe Jalan Sei Batang Hari Medan, Sabtu (29/4). Ketua Panitia, Muhammad Asril mengatakan, pelatihan akan diisi oleh sejumlah narasumber di antaranya Tokoh Pers Sumatera Utara As Atmadi, Ketua Komisi Informasi Provinsi Sumut HM Zaki Abdullah, Ketua Serikat Perusahaan Suratkabar Sumut Farianda Sinik, Ketua PWI Sumut Hermansyah, Praktisi Media Rianto Aghly dan Ketua Ombudsman Perwakilan Sumut Abyadi Siregar. “Pelatihan direncanakan dihadiri 150 peserta dari s e j u m l a h k a l a n g a n . Ya k n i mahasiswa, aktivis lingkungan hidup, perwakilan pejuang hak masyarakat adat serta beberapa alumnus sejumlah perguruan tinggi di Kota Medan,” kata

“Jangan bilang detail, karena saksi ahli tidak mungkin kembali lagi ke masa persiapan perhelatan itu. Melainkan saksi ahli melakukan audit sesuai dengan berkas dari penyidik yang anda bandingkan dengan laporan pertanggungjawaban terdakwa,” tutur Hakim Ferri. Sidang yang menjerat tiga terdakwa yakni Jan Wanner Saragih (ketua panitia), Jasman Saragih alias Jasman Munthe (Bendahara) dan Imman Sentosa G u l as a N a i nggo la n ( Wa k i l Sekretaris) berjalan cukup lama, hingga dilakukan skorsing untuk beristirahat sekitar 30 menit sebelum dilanjutkan kembali. (mag-01)

Medan | Jurnal asia Camat Medan Selayang Sutan Tolang Lubis SSTP meminta PDAM Tirtanadi untuk tidak ragu-ragu menaikkan tarif kalau memang tujuannya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Hal ini terungkap pada saat sosialisasi penyesuaian tarif air minum PDAM Tirtanadi di Aula Kantor Camat Medan Selayang Jalan Bunga Cempaka, Padang Bulan, baru-baru ini. “Kami dan masyarakat Medan Selayang mendukung sepenuhnya penyesuaian tarif air minum ini apabila memang tujuannya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” tegas Sutan Tolang Lubis. Sukarman salah seorang tokoh masyarakat Medan Selayang yang hadir pada acara tersebut juga menyampaikan dukungannya kepada PDAM Tirtanadi. “PDAM jangan ragu untuk menaikkan tarif air. Kami mendukung dan menerima penyesuaian tarif ini,” ujar Sukarman. Turut hadir Kadiv Hubungan Langganan Tauhid Ikchyar, Kadiv SIM Cece Harahap, Kacab Sunggal, Kacab Padang Bulan Saul Parapat, Warga, LSM dan sejumlah Lurah dan Kepala Lingkungan di Kecamatan Medan Selayang. Sementara itu, mewakili manajemen PDAM Tirtanadi, Ketua Tim Tarif yang juga selaku Kadiv SDM PDAM Tirtanadi Zulkili Lubis mengatakan bahwa PDAM Tirtanadi terus berbenah dan akan ada perubahan-perubahan terkait kenaikan tarif air ini namun semuanya perlu waktu. “Penyesuaian tarif dilakukan untuk tujuan pengembangan, khususnya guna penambahan kapasitas produksi air minum PDAM Tirtanadi, sehingga dapat memenuhi kebutuhan air masyarakat pelanggan,” jelas Zulkili Lubis. Selain itu, Zulkifli Lubis menyampaikan bahwa PDAM Tirtanadi sudah 4 tahun tidak menaikkan tarif dan dalam penyesuaian tarif, PDAM Tirtanadi tidak asal-asalan dengan melalui tahapan pengkajian merujuk

ketentuan Permendagri No. 71 Tahun 2016 yang memberi kesempatan bagi setiap PDAM di Indonesia melakukan penyesuaian tarif untuk menyehatkan perusahaan. Pada sosialisasi tersebut, satu persatu warga, kepling dan tokoh masyarakat menyampaikan kritik, saran dan harapan kepada PDAM sebagai pengelola air besih kebanggaan Sumut. Pada umumnya mereka semuanya tidak keberatan dengan kenaikan tarif. Sebagai pelanggan Tirtanadi, warga sudah cukup tau bahwa biaya produksi dan pendistribusian air ke pelanggan tentu memerlukan biaya yang tidak sedikit dan itu harus di bayar. Sementara itu, Syahrul yang merupakan Kepling II, Kelurahan Beringin berharap Tirtanadi jangan langsung main copot meteran kepada pelanggan yang menunggak. Mengingat, warga Syahrul banyak mempunyai bisnis kos-kosan. “Warga saya yang punya koskosan banyak mengeluh. Sebab meteran di tempat kos-kosannya dicabut PDAM. Pemilik kos sama sekali gak tau, kalau penghuni koskosannya menunggak rekening air. Sebab surat peringatan dari PDAM gak pernah diberikan kepada pemilik kos. Tau-taunya anak kosnya pindah. Trus PDAM cabut meteran. “Jadi tolonglah Pak, jangan langsung main cabut saja,” harap Syahrul. S e dangkan Wagiman, Kepling VIII, Kelurahan Tanjung Sari mengeluhkan pasokan air bersih Tirtanadi yang hitam dan berlumut. Menanggapi keluhan tersebut, Zulkifli pun memberi solusi dan masukan kepada para pelanggannya. Iapun langsung meminta Kacab Padang Bulan Saul Parapat untuk mengecek dan turun ke lokasi yang dilaporkan warga. “PDAM Tirtanadi setiap saat melayani keluhan pelanggan melalui Halo Tirtanadi 1500-922, Silahkan lapor, petugas akan turun ke lokasi menanggapi keluhan pelanggan,” katanya. (isvan/ril)

NOMOR TELEPON PENTING kOTa MEdaN Nama

Telepon

Ambulance 118, (+62 61) 453 5981 Badan SAR Nasional (+62 61) 4565777 Departemen Pertahanan & Keamanan (+62 61) 4557432 Informasi Gangguan PLN Cabang Medan 123 Informasi Pelayanan Jasa Pos (+62 61) 4568940 Kantor PT.PLN (Persero) (+62 61) 6615155 Kejaksaan Negeri Medan (+62 61) 4569804 Kejaksaan Tinggi Medan (+62 61) 4514290 Perusahaan Daerah Kebersihan (+62 61) 8452022/ 845899 Pemadam Kebakaran Kota Medan +6261-4515356 Pengadilan Negeri Medan (+62 61) 4515847 Pengadilan Tinggi Medan (+62 61) 4538659 Kapoltabes Medan Sumatra (+62 61) 4520794 Waka Kapoltabes Medan Sumatra (+62 61) 4521607 Poltabes Medan (+62 61) 4520971 Polsekta Medan Kota (+62 61) 4556732 Polsekta Medan Teladan (+62 61) 7366770 Polsekta Medan Timur (+62 61) 4534856 Polsekta Medan Barat (+62 61) 6614776 Polsekta Medan Baru (+62 61) 4523141 Polsekta Sunggal (+62 61) 8459110 Polsekta Belawan (+62 61) 6941110 Polsekta Percut Sei Tuan (+62 61) 7369110 Polsekta Labuhan Deli (+62 61) 6851001/6851536 Polsekta Delitua (+62 61) 7030378 Pengaduan Gangguan Air (PDAM Tirtanadi) (+62 61) 4512555 Palang Merah Indonesia Cabang Medan (+62 61) 4530198 Rumah Sakit Umum Dr.Pirngadi (+62 61) 4536022 Rumah Sakit Mata USU (+62 61) 8213595 Rumah Sakit H.Adam Malik (+62 61) 8360381 Rumah Sakit Herna (+62 61) 4510766 Rumah Sakit Elizabeth (+62 61) 4144737 Rumah Sakit Umum Permata Bunda (+62 61) 7362777 Rumah Sakit Materna (+62 61) 4156787 Rumah Sakit Columbia Asia(+62 61) 4566368 Rumah Sakit Umum Martha Friska (+62 61) 6610910 Stasiun Kereta Api Medan (+62 61) 4514114 Tim Pemburu Preman +628137667983


Sumbagut

Jumat, 28 april 2017

6 Disdikpora Solok Gelar Bimtek Penguatan Pendidikan Keluarga

Jurnal Asia | herman harahap

JALAN RUSAK. Salah satu titik jalan rusak di Desa Tanjung Barus Kecamatan Barus Jahe yang ditunjukan kepala desa dan masyarakat. Mereka berharap agar Pemkab Karo dapat segera memperbaiki jalan tersebut.

Warga tanjung barus Dambakan Perbaikan Jalan Berastagi| Jurnal Asia Warga Desa Tanjung Barus Kecamatan Barus Jahe mendambakan perbaikan akses jalan yang digunakan warga mengangkut hasil bumi, karena kondisinya berlubang dan berlumpur. Bila dibiarkan, dikhawatirkan dapat memakan korban. Jalan Desa Tanjung Barus merupakan satu­satunya akses terdekat ke Kota Berastagi yang sering dimanfaatkan mengang­ kut sayur dan hasil bumi lainnya oleh masyarakat Desa Sarimanis dan Tangkidik, Tanjung Barus dan Barusjulu. Jalan tersebut juga akses utama ke Desa Tigajumpa.

Namun kini kondisinnya sangat memprihatinkan karena sudah 30 tahun tidak pernah disentuh perbaikan. Kepala Desa Sarimanis Her­ man Tarigan didampingi Sek­ des Tang kidik Ganepo Barus, Kamis (27/4) mengatakan, dulu jalan tersebut masih bagus,

masyarakat Desa Sarimanis dan Tangkidik baik anak sekolah maupun masyarakat yang hen­ dak berpergian ke Kota Berastagi pasti melalui jalan itu. “Namun saat ini kami harus memutar arah dari Tiga Jumpa baru ke Berastagi dengan selisih jarak bisa sampai 5 Km, bahkan kon­ disi geograis jalan jauh lebih nyaman karena jalannya lurus dan datar, demikian sebaliknnya bagi masyarakat Tanjung Barus dan Barusjulu yang ingin ke Tiga Jumpa akan lebih dekat,” kata Ganepo. Dia menambahkan, sewa

angkutan barangpun jauh lebih murah dibanding melalui Desa Tiga Jumpa. “Mengenai jalan ini, kami masyarakat bukan hanya tinggal diam, hampir setiap ta­ hun masalah jalan ini kami aju­ kan ke musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan dan mungkin sudah puluhan surat yang kami layangkan ke instansi terkait, namun sejak saya menikah di desa ini sampai saat ini anak saya sudah masuk perguruan tinggi jalan ini tak kunjung diperbaiki,” papar Herman Tarigan kesal. Herman menambahkan, pi­

haknya sudah bosan melihat kondisi jalan tersebut, hampir se­ tiap gotong royong warga desa tidak pernah lupa merapikan pinggiran jalan, namun kali ini masyarakat sudah pesimis dan putus asa melihat kondisi jalan yang makin hari makin rusak. “Kami juga kecewa dengan Ang­ gota DPRD yang sudah kami pilih dari desa ini, karena hampir setiap priode yang kami pilih menduduki kursi DPRD dan sela­ lu berjanji mendesak pemerintah untuk membangun jalan ini, tapi semua tinggal janji,” tegasnya. (herman harahap)

Ketua Dekranasda Tanjungbalai Hadiri Pembukaan Inacraft 2017

Jurnal Asia | adisastra

FOTO BERSAMA. Gubsu HT Erry Nuradi foto bersama kepala daerah se Sumut pada Musrenbangnas 2017 di Jakarta.

Kepala Daerah se Sumut ikut Musrenbangnas Tanjungbalai| Jurnal Asia Kepala daerah se Sumatera Utara termasuk Walikota Tan­ jungbalai M Syahrial SH MH bersama Gubsu T Erry Nuradi menghadiri Musyawarah Peren­ canaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2017 yang dibuka Presiden Joko Widodo di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu. mMusrenbangnas 2017 dihelat dalam rangka menyusun Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2018 yang mengangkat tema Memacu Investasi dan lnfrastruktur untuk Pertumbuhan dan Pemerataan. Acara ini dihadiri pimpinan lembaga tinggi negara, para menteri dan kepala lembaga pemerintah non kementerian, para gubernur, dan para bupati/Walikota Se Indonesia. Musrenbangnas 2017 merupakan forum koordinasi antar kementerian/ lembaga (K/L) dan antara pusat dan daerah untuk mewujudkan sinergi perencanaan pembangunan dengan keluaran RKP 2018.

Dalam sambutannya, Jokowi mengkritik masih banyaknya daerah yang belum memiliki prioritas dalam perencanaan pembangunan. Sehingga hal ini berimbas kepada anggaran yang tidak efisien. Presiden Jokowi Meminta Daerah Bangun Brand Agar Dapat Bersaing. “Pertama yang berkaitan dengan anggaran saya ingin ingatkan kita sudah bertahun­tahun anggaran kita tidak pernah fokus, perencanaan tidak pernah fokus dan tidak memiliki prioritas yang jelas,” kata Jokowi. Jokowi berpesan agar Ke­ menterian dan Lembaga (K/L) dan pemerintah daerah memiliki prioritas pembangunan. Prioritas pembangunan hanya butuh sedikit saja, agar dapat terealisasi. “Saya ingatkan agar di K/L, kabupaten, kota berilah prioritas apa yang ingin dikerjakan dan jangan banyak­ banyak. “Namanya prioritas fokus di bawah 3 lebih baik, kalau masih sulit lagi di bawah 5,” ujar Jokowi. (adisastra)

Tanjungbalai| Jurnal Asia Ketua Dekranasda Kota Tan­ jungbalai Ny Sri Silvisa Novita M Syahrial menghadiri pem­ bukaan Pameran Inacraft tahun 2017 yang dibuka Presiden RI Joko Widodo di Jakarta Con­ vention Center, Rabu. Ny Sri hadir bersama ibu­ibu Ketua TP PKK dan Dekranasda Kab/Kota se Sumatera Utara. Pameran Inacraft sendiri akan berlangsung mulai tanggal 26 s/d 30 April 2017. Inacraft tahun ini diikuti sebanyak 1.392 peserta dari Indonesia dan luar negeri, termasuk Sumatera Utara. Presiden dalam pembukaan mengatakan, pada tahun ini Inacraft mengambil ikon Daerah Istimewa Yogyakarta dengan konsep “Magniicent of Jogjakar­ ta” dan tema “From Smart Village to Global Market”. “Industri kerajinan, industri kreatif Indonesia telah tumbuh dengan sangat cepatnya, tum­ buh dengan menakjubkan dan ini menggembirakan kita semua. Saya meyakini masa depan In­ donesia akan ada di industri kerajinan, industri kreatif, ini yang saya yakini,” kata Presiden. Menurut presiden, industri kerajinan, industri kreatif yang berkembang di Indonesia sangat bervariasi. “Kita tahu semuanya mulai dari kerajinan tangan, Perfilman, Musik, ada aplikasi digital, modelnya banyak yang

sangat unik karena dikerjakan oleh tangan dan sudah berada pada standar yang sangat baik,” tambah Presiden. Sedangkan Menteri Per da­ gangan Enggartiasto Lukita yang mengawali sambutan pada acara tersebut mengungkapkan bahwa meski pasar kerajinan tangan dunia mengalami pertumbuhan negatif 12 persen pada tahun ini, tapi ekspor kerajinan tangan Indonesia meningkat 1,35 persen dari total pasar dunia senilai 46,8 miliar dolar AS. “Tapi pangsa pasar kita baru 1,41 persen, jadi itu yang menjadi perhatian kita dan memacu agar kita dapat meningkatkan market

share yang begitu rendah,” ung­ kapnya. Data Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia (ASEPHI) selaku penyelenggara pameran menunjukkan peserta Inacraft 2017 terdiri atas 65,95 persen peserta mandiri atau individu; 24,5 persen peserta dari dinas pariwisata; 8,7 persen peserta dari didikan BUMN dan sisanya 6,07 persen dari luar negeri seperti Myanmar, Jepang, Pakistan, Polandia dan India. Usai acara pembukaan Pre­ siden melakukan kunjungan ke Stand Pameran, termasuk ke stand Sumatera Utara. (adisastra)

Jurnal Asia | herman harahap

JUARA UMUM. Dandim 0205/TK Letkol Inf Agustatius Sitepu Sos MSi ketika menyerahkan piala kepada juara umum Lomba Pramuka se Kabupaten Karo.

luarga di satuan pendidikan dan mendorong satuan pendidikan untuk menyelenggarakan layanan pendidikan keluarga secara berkesinambungan,”kata Mulfadri. Adapun narasumber pada kegiatan ini sebanyak 6 orang yang berasal dari pusat dan daerah pendidikan pemuda dan olahraga Kabupaten Solok. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 26 April sampai 28 April 2017 yang bertempat di Permier Basko Hotel Padang. Sekda Solok H Aswirman SE MM mewakili bupati dalam sambutannya menyampaikan, keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat yang mempunyai peranan penting dalam pendidikan anak untuk mewujudkan Generasi Emas 2045. “Perkembangan anak dipengaruhi oleh pengasuhan yang diterapkan dalam keluarga, selain itu faktor lingkungan masyarakat dan satuan pendidikan berperan selanjutnya dalam perkembangan anak. Jadi betapa pentingnya mengarungi aktivitas kehidupan di dasarkan kemampuan sendiri tanpa harus memberatkan, me­ rugikan, menyusahkan atau me­ nyengsarakan pihak lain,”katanya. (yose)

Jurnal Asia | yose

BIMTEK. Disdikpora Solok menggelar Bimtek Penguatan Pendidikan Keluarga dalam rangka mendukung perkembangan anak secara optimal.

PDiP Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati Langkat Langkat| Jurnal Asia Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Langkat, membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati untuk periode 2018­2023. Hal itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Langkat Ralin Sinu­ lingga di Stabat, Kamis (27/4), tentang sudah dibukanya pen­ daftaran bagi bakal calon bu­ pati dan wakil bupati. mRalin Sinulingga menjelaskan, pilkada serentak 2018 untuk Langkat telah dibuka pen daftarannya secara terbuka dan tanpa dipungut biaya pendaftaran sesuai insruksi DPP PDIP Nomor 2706/IN/DPP/ IV/2017 tertanggal 1 April 2017. “Pendaftaran ini sebagai upaya menjaring para kader mau pun tokoh­tokoh nonkader yang se­ jalan dengan visi dan misi PDIP untuk direkomendasikan kepada DPP,”katanya. Ia mengakui, selain membuka pendaftaran terbuka, pihaknya juga melakukan “jemput bola” bagi tokoh tokoh yang berpotensi di masyarakat untuk diajukan menjadi bakal calon bupati dan wakil bupati.

“Jangankan istilah uang ma­ har, bila calon dari tokoh tidak memiliki modalpun DPP PDIP siap bergotong royong menghimpun dana untuk menghantarkan se­ bagai bakal calon nantinya,” ujarnya. Ia mengatakan, penjaringan bagi bakal calon bupati dan wakil bupati itu lebih dini dilakukan dibanding parpol lain semata mata agar PDIP tidak mau kecolongan lagi. “Ini sekaligus upaya agar PDIP tidak kalah dalam pilkada atau istilahnya membeli kucing dalam karung, tapi mengusung kader mau pun tokoh nonkader yang memang benar sesuai diingini oleh arus bawah,” ujarnya. Menyangkut sejumlah kader PDIP dalam pilkada Langkat, Ralin menjelaskan, sebenarnya sudah ada nama nama yang cukup berpotensi selama ini. Namun sesuai instruksi DPP, diminta pendaftaran itu ter­ buka dan dilakukan secara fair denganmenyerap arus bawah, termasuk tokoh­tokoh yang ada di daerah masing masing. Secara pribadi, Ralin Sinulingga juga mengaku belum memiliki niat untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon. (ant)

Langkat Siapkan 10 Aksi Pemberantasan Korupsi Jurnal Asia | adisastra

BUKA PAMERAN. Presiden Joko Widodo membuka Inacraft 2017 di Jakarta Convention Center yang diikuti Dekranasda Sumut.

SMA Negeri 2 Kabanjahe Juara Umum Piala Dandim 0205/TK Berastagi| Jurnal Asia Pertandingan Pramuka Pia­ la Dandim 0205/TK yang dise­ lenggarakan di Makodim Jalan Jamin Ginting Desa Raya Keca­ matan Berastagi berlangsung sengit. Setiap peserta dalam pertandingan itu berusaha me­ nyisihkan lawan masing­masing untuk merebut juara. Pertandingan diikuti 1.500 pelajar terdiri dari siswa SMP dan SMA sederajat se Kabupaten Karo mengambil bagian lomba masing­masing diantaranya kuliner Karo, vokal group, adu perkolong­ kolong, fashion show,pidato, tari tradisionil Karo, merangkai bunga dan lainnya. Dandim 0205/TK Letkol Inf Agustatius Sitepu Sos Msi dalam sambutannya mengatakan, ber­

Aro Suka | Jurnal Asia Dalam rangka mendukung perkembangan anak dengan optimal Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan membentuk Direktorat Pembinaan Pendidikan Keluarga di bawah Direktorat Jendral Pendidikan Keluarga dan di bawah Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat dengan tujuan mem perkuat kemitraan antara keluarga, satuan pendidikan dan masyarakat dalam membangun ekosistim pendidikan yang mampu menumbuhkan karakter dan bu­ daya berprestasi peserta didik. Hal tersebut disampaikan Mul fadri SPd MM pada acara Bim bingan Teknis Penguatan Penyelenggaraan Pendidikan Ke­ luarga pada satuan pendidikan di Lingkungan Pendidikan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Solok. Acara yang berlangsung di Permier Basko Hotel Padang diikuti Satuan Pendidikan PAUD, SD, SMP, SMA, SMK, SLB, Satuan Pendidikan non Formal dan lainnya. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk mem­ berikan penguatan kapasitas kepala satuan pendidikan dalam penyelenggaraan pendidikan ke­

pesan kegiatan Pramuka sangat positif dalam membangun karak­ ter bangsa bagi para pelajar yang berwawasan kebangsaan sehingga terhindar dari kenakalan remaja termasuk narkoba. “Untuk itu kita harus membangun semangat dan jiwa kompetisi sejak dini dan pelajar harus menunjukkan kualitas dan kemampuan sekolah masing­ masing, dimana sarana pembinaan komsos dan pembinaan teritorial dan peran serta Kodim 0205/TK dalam peduli pendidikan,”ujarnya. Di akhir acara, saluruh kegiatan yang diperlombakan oleh siswa SMP (penggalang) dan siswa SMA sederajat (penegak) diumumkan oleh juri dan sekaligus diberikan hadiah. SMP Negeri 1 Kabanjahe (Penggalang) merebut juara umum di tingkat SMP se Kabupaten Karo.

Sementara tingkat penegak, juara umum diraih SMA Negeri 2 Kabanjahe. Kepala SMA Negeri 2 Kaban­ jahe Bastaria Sinulingga Spd Mpd mengatakan, atas anak didik­ nya meraih juara umum dalam pertandingan Pramuka Piala Dan­ dim 0205/TK, bahwa pencapaian itu salah satu kerja keras anak­anak sehingga meraih juara umum, begi­ tu juga berkat kerja keras pembina Pramuka baik di dalam maupun di luar sekolah. “Pihak sekolah juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0205/ TK Letkol Inf Agustatius Sitepu SoS Msi atas kebijakannya me­ laksanakan pertandingan untuk memeperebutkan piala Dandim se Kabupaten Karo,”ujarnya. (herman harahap)

Langkat| Jurnal Asia Pemerintah Kabupaten Lang­ kat merencanakan 10 aksi program pemberantasan korupsi, diantaranya meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan daerah melalui penguatan ketersediaan informasi pembangunan yang akurat, mutakhir, dan dapat di­ pertanggungjawabkan. Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Langkat Indra Salahuddin di Stabat, Kamis (27/4), usai melakukan melakukan sosialisasi sistem elektronik Perencanaan Pembangunan Daerah (e­planning). Indra Salahuddin menjelaskan, terdapat 10 rencana aksi prog­ ram pemberantasan ko rup­ si yang terintegrasi diantaranya melaksanakan proses peng­ ganggaran yang mengakomodir kepentingan public dan bebas intervensi pihak luar melalui im­ plementasi e­planning dan e­budgeting. Karena itu, seluruh SKPD ha­ rus menindaklanjuti secara nyata rencana aksi tersebut sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing­masing. Ia juga mengatakan, pe­ ne rapan e­planning masih da lam tahap sosialisasi yang ber tujuan untuk mewujudkan

komitmen Pemkab Langkat dalam menindaklanjuti “Rencana Aksi Program Pemberantasan Korupsi” yang terintegrasi di Sumatera Utara antara KPK, pemerintah provinsi dan pemkab/pemkot pada 6 April 2017. Untuk itu diharapkan sosialisasi tersebut dapat menghasilkan gagasan dan ide baru yang berkualitas demi membangun dan membawa masyarakat Langkat sebagai masyarakat yang maju, sejahtera dan mandiri. Kepala Badan Perencanaaan Pembangunan Daerah Langkat Sujarno mengatakan, sosialisasi e­planning ini ditujukan untuk memberikan pemahaman dan kemudahan kepada aparatur pemerintah dalam merencanakan program/kegiatan pembangunan daerah dengan mempergunakan aplikasi e­planning yang berbasis elektronik secara transparan dan akuntabel. Itu juga ditujukan untuk meningkatkan kualitas peren­ canaan pembangunan daerah melalui penguatan ketersediaan informasi pembangunan yang akurat, mutakhir dan dapat di­ pertanggungjawabkan menuju pemerintahan yang baik dan bersih. (ant)


Sumbagut

Jumat, 28 april 2017

7 Jalan Rusak Belum Diperbaiki Sidikalang|Jurnal Asia Jalan Perluasan, Kecamatan Sidikalang, Dairi sepanjang 1,5 kilometer luput dari perhatian pemerintah setempat. Kondisi jalan rusak berbatu dan berdebu itu telah berlangsung sejak 5 tahun tanpa adanya perbaikan. Mahmud Lingga, Rizal Kudadiri dan sejumlah warga setempat kepada wartawan, Kamis (27/4) mengatakan, jalan sepanjang 1,5 km itu pernah diaspal sekitar tahun 2012 lalu, namun hingga saat ini tak kunjung diperbaiki kembali.Kondisi badan jalan mulai berlubang. Saat

hujan lubang itu akan dipenuhi air, jika musim kemarau debu-debu di atas badan jalan akan berterbangan.Dia bersama dengan para warga lainnya mengaku sudah beberapa kali melalui pihak desa mengusulkan agar jalan itu diaspal, tetapi usulan tidak ditanggapi. Mereka berharap pemerintah tidak mengabaikan keluhan warga. Harapan jalan itu dias pal kembali memang sejak la ma diidam-idamkan masyarakat demi kelancaran lalu lintas warga. (d situmeang)

Banjir Rob Rendam Pemukiman Warga di Tanjungbalai

Jurnal Asia | ant: Ampelsa

PENYEGELAN GUDANG OBAT. Petugas Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) melakukan penyegelan gudang penyimpanan obat milik salah satu distibutor obat di kawasan Lampenerut, kecamatan Darul Imarah, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Kamis (27/6). BPOM menyegel gudang obat sekaligus melarang peredaran obat-obatannya karena adanya pelanggaran mengenai pendistribusian obat tidak sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan pemerintah.

galian C Rusak Lingkungan di Langkat Langkat ! Jurnal Asia Aktivitas tambang Galian C merusak lingkungan serta ekosistem habitat makhluk hidup di aliran sejumlah sungai di Kabupaten Langkat. Karena itulah warga 4 desa masing-masing Desa Timbang Lawan,Timbang Jaya, Sampe Raya dan Perkebunan Bukit Lawang Kecamatan Bahorok menolak keras beroperasinya tambang Galian C di daerah mereka. Seratusan warga mengadakan aksi protes dengan mendatangi langsung lokasi galian di tiga tempat berbeda pada Kamis (27/4). “Tidak ada lubuk tempat ikan dan lokasi mandi di sungai, berubah drastis aliran menjadi deras dan dangkal,”teriak warga. Aksi pertama di laksanakan di atas jembatan gantung Datuk Landak Desa Timbang Lawan yang diduga galian bebas beroperasi tanpa mengantongi ijin. “Pondasi jembatan bakalan amblas akibat kegiatan itu,” kata warga. Mereka sangat meyayangkan pemerintah terutama pihak kecamatan hanya diam tanpa menindak. Warga juga masih ingat sebelum beroperasi pengusaha dan Muspika sempat mengadakan pesta/syukuran sederhana dengan

daging kambing. Aksi kedua rombongan warga bergerak menuju galian C di dekat kawasan wisata Bukit Lawang Desa Timbang Jaya. Warga meminta segala kegiatan dihentikan karena berdampak terhadap kelangsungan prospek kunjungan wisatawan. Sayangnya di kedua lokasi warga tidak bertemu dengan pengusaha dan hanya berdialog dengan pekerja. Aksi ketiga, warga mendatangi Galian C di Pantai Kuancan Desa Timbang Lawan dan bertemu dengan kordinator lapangan (korlap) perusahaan. Kordinator aksi Bahagia Ginting sempat berdiskusi dengan Korlap yang disapa Udin. Bahagia yang juga Ketua Dewan Pimpinan

Simalungun Gelar MTq di Danau Toba Parapat| Jurnal Asia Pemerintah Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, menggelar MTQ ke-45 tingkat kabupaten tahun 2017 di Kota Wisata Parapat, Danau Toba, Kamis (27/4). MTQ yang dipusatkan di panggung terbuka Kelurahan Tiga Raja, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon diawali dengan defile kontingen dari 31 kecamatan se-Kabupaten Simalungun. Bupati Simalungun JR Saragih dan unsur Forkopimda membuka pelaksaan MTQ ke45 itu yangd ditandai dengan penekanan sirene. Ketua Panitia MTQ Ramadhani Purba melaporkan, kegiatan itu diikuti 526 peserta untuk enam cabang perlombaan yang dilaksanakan 27-29 April 2017. “Kiranya ayat-ayat suci Alquran yang dibacakan dengan merdu bisa menggugah

umat Islam untuk semakin mencintai Alquran,” ujar Ramadhani. Bupati Simalungun JR Saragih mengatakan, dengan dilaksanakan MTQ di Parapat menunjukkan komitmen pemerintah daerah mendukung pengembangan pariwisata Danau Toba yang menjadi program nasional. Untuk itu, Bupati mengajak masyarakat, khususnya warga sekitar kawasan Danau Toba untuk merubah sikap dan perilaku ke arah yang lebih baik, ramah, dan bersahabat. Bupati juga berpesan ke pada masyarakat untuk memahami kandungan buku dan kitab suci yang dibaca, sehingga menjadi manusia yang berbudaya dan berakhlak yang baik. “Kiranya MTQ bisa memberikan semangat baru untuk kita semua,” kata JR Saragih. (ant)

Cabang Himpunan Pramuwisata Indonesia (DPC HPI) Langkat mempertanyakan perihal ijin dua unit galian yang sangat berdekatan. Udin terkesan diam dan tidak mau bersuara saat di kerumuni warga. Akhirnya Udin bersuara dengan mengatakan, pihaknya mengantongi ijin resmi dan dipegang oleh bos, namun saat didesak tidak dapat memperlihatkannya kepada warga. Kehadiran warga di lokasi kerjanya secara spontan seakan membuat pihak perusahaan kaget sehingga memilih banyak diam. Bahagia meminta sebelum adanya klariikasi dari phak pe­ rusahaan kegiatan operasi Galian C dihentikan. Udin berjanji secepatnya menyampaikan hal itu kepada pimpinan. Warga juga mengultimatun jika sebelum adanya musyawarah, galian beroperasi maka aksi protes akan berlanjut dan mengahadirkan massa lebih besar. “Intinya kami empat desa akan menolak adanya kegiatan Galian C karena tidak bermanfaat bagimasyarakat tapi malah me-

Jurnal Asia | menanti ginting

PTOLAK GALIAN C. Korlap pengusaha Galian C, Udin (kiri) terlibat dialog dengan Kordinator aksi protes Bahagia Ginting (kanan) saat berdiskusi dikerumuni warga 4 desa. rusak lingkungan,” tandas warga sebelum membubarkan diri. Informasi yang dihimpun di Galian C Pantai Kuancan menyebutkan, kegiatan tambang dengan mesin pemecah batu berkapaisitas 30 ton/jam, bagai dilematis. Sejak beroperasi menjadi lahan lapangan kerja bagi warga sekitar seperti pekerja harian, supir

angkutan truk serta pengawas lapangan dan jaga malam. Jika saja ditutup maka warga juga akan kehilangan pekerjaan, namun andai diteruskan berdampak buruk terhadap ekosistem lingkungan serta mengurangi minat kunjungan wisatawan akibat perubahan alam. (menanti ginting)

Solok AKBP Rehngenana SH MSi, Kajari Solok Aliansyah, Ketua Pengadilan Negeri Koto Baru dan Kepala OPD di Lingkup Kabupaten Solok. Sedangkan rombongan tim tenaga professional Lemhanas diketuai Mayor Jendral TNI (Purn) Edi Utomo. Sekda Kabupaten Solok Aswirman dalam sambutanya me-

Jurnal Asia | eli

DISKUSI. Tim Profesional Lemhanas RI melakukan Kunjungan Lapangan ke Kabupaten Solok dan mendiskusikan kajian lingkungan.

nyampaikan, dengan adanya d i s k u s i d i h a ra p k a n d a p a t memberikan sebuah hasil yang baik nantinya. “Semua masukan dan saran yang diberikan nantinya akan jadi bahan kajian kami dalam penataan lingkungan hidup yang lebih baik di masa yang akan datang,”katanya. Sementara Mayor Jendral TNI (Purn) Edi Utomo dalam arahannya menyampaikan, Lembaga Pertahanan Nasional RI kajian lapangan dirasa sangat penting untuk masayang akan datang tidak hanya di Provinsi Sumatera Barat. “Kajian lingkungan hidup ini juga dilaksanakan di Provinsi Kalimantan Timur dan Provinsi Gorontalo. Dengan adanya diskusi ini mari kita tingkatkan koordinasi antar kelembagaan, baik di tingkat kota/kabupaten maupun dengan pemerintahan provinsi, agar penataan lingkungan hidup bisa dilakukan lebih cepat dan tepat sasaran,”katanya. (eli)

Kepala Desa Singa Canangkan Tanam 1.000 Pohon Tanah Karo|Jurnal Asia Dalam rangka melestarikan

lingkungan khususnya di Desa Singa Kecamatan Tiga Panah,

Jurnal Asia | hermon ginting

TANAM POHON. Kepala Desa Singa Abel Ginting beserta Muspika saat melakukan aksi penanaman 1.000 pohon di Desa SingaKecamatan Tiga Panah.

Kepala Desa Singa Abel Ginting mencanangkan penanaman 1.000 batang mpohon jenis Ingul, Mahoni dan Gaharu. Acara ini dilaksanakan, Kamis (27/4) di lapangan bola Singa yang berdampingan dengan SDN 046420 Singa dan SMPN 3 Tiga Panah. Turut hadir Muspika Kecamatan Tiga Panah, diantaranya Kapolsek Tiga Panah AKP Dharma Munte, Danramil Tiga Panah Kapten J Surbakti, mewakili Camat Tiga Panah serta Kepala Puskesmas Singa Dr Lenny F Sinulingga, Ketua DPD IPK Karo Gembira Ginting, Ketua Satgas Inti IPK Tanah Karo Abner Celle Kembaren, para kepala sekolah, tokoh adat, pelajar, serta masyarakat Desa Singa. Kepala Desa Singa menya m p a i k a n , p ro g ra m p e nanaman 1.000 pohon bertujuan untuk melestarikan lingkungan di Desa Singa. “Kita bisa sama-sama

Kecamatan Tanjungbalai Utara, Kelurahan Pulau Simardan dan Semulajadi, Kecamatan Datuk Bandar Timur. Air pasang yang meluap dari Sungai Silau dan Asahan juga merendam ruas jala di inti kota, yaitu Jalan SM Raja, veteran, taqwa dan Jalan M Abbas Ujung, Kecamatan Tanjungbalai Selatan. Agar air rob mengalir lancar dan tidak menggenang di dataran agak rendah, pihak BPBD mengimbau masyarakat untuk membersihkan drainase dan gorong-gorong yang ada dilingkungan masing-masing. “Biasanya banjir menyisakan genangan air. Untuk itu, masyarakat hendaknya membersihkan drainase dan gorong-gorong dari sampah yang menghambat aliran air,” katanya. (ant)

Serdang Bedagai Canangkan Kampung KB

Tim Profesional Lemhanas RI Kunjungan Lapangan ke Kabupaten Solok Aro Suka | Jurnal Asia Tim Profesional Lemhanas RI melakukan kunjungan lapangan dan pengkajian serta diskusi tentang Strategi Ketahanan Nasional di Kabupaten Solok, Kamis (27/4). Tim Lemhanas disambut di Guest House Aro Suka oleh Sekda Kabupaten Solok Aswirman SE MM, Ketua DPRD Solok Hardinalis, Kapolres

Tanjungbalai| Jurnal Asia Pasang besar yang biasa di sebut banjir rob merendam sejumlah kelurahan di Kota Tanjungbalai, ketinggian air diperkirakan dua puluh hingga tiga puluh centimeter. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanjungbalai Mahdin Siregar, Kamis (27/4), menjelaskan, rob terjadi sejak selasa sore hingga kamis dan diperkirakan masih terjadi dua hari kedepan. “Walau tidak berbahaya, namun air pasang menyisakan genangan air di badan jalan yang berlubang dan sampah yang terbawa arus pasang,” katanya. Kelurahan yang terendam rob yaitu, Kelurahan Sejahtera, Kualoa Silo Bestari dan TB Kota-IV,

mmelihat bagaimana keadaan tanah lapang desa kita ini. Sangat gersang apalagi ada jurang yang mengelilingi. Dengan adanya penanaman pohon ini kedepannya lingkungan desa Singa ini bisa hijau serta mencegah abrasi yang disebabkan oleh curah hujan, “ujar Abel Ginting. Abel Ginting yang baru beberapa bulan menjabat sebagai Kepala Desa Singa ini menambahkan, dirinya berharap kepada masyarakat agar ikut serta menjaga seluruh pohon yang ditanam. “ Kita harus bekerja sama menjaga agar seluruh pohon ini bisa tumbuh dengan baik, karena pohon merupakan salah satu makhluk hidup yang dapat menyelamatkan bumi dari pemanasan global. Pohon mempunyai banyak manfaat yang dihasilkan salah satunya adalah menyerap karbondioksida dan menghasilkan oksigen sebagai

udara untuk kita bernafas. Untuk itu sangatlah penting untuk kita ikut berpartisipasi dalam menyelamatkan lingkungan dan bumi, “harapnya. Danramil Tiga Panah Kapten J Surbakti mewakili Muspika mengapresiasi program penanaman 1.000 pohon yang diprakarsai Kepala Desa Singa. “Di negara kita ini sudah banyak organisasi serta lembaga penyelamat lingkungan dengan pesan Go Green atau hijaukan bumi kita. Tetapi hari ini kita menyaksikan penanaman pohon yang diprakarsai oleh seorang kepala desa. Ini harus kita apresiasi dan selayaknya didukung oleh seluruh warga Desa Singa. Buat pelajar maupun warga yang menggunakan lapangan ini, tolong dijaga secara bersama-sama kelestariannya, “katanya. (hermon ginting)

Seirampah| Jurnal Asia Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai, mencanangkan Kampung Keluarga Berencana (KB) di Desa Manggis Kecamatan Serba menjadi sebagai salah satu upaya mewujudkan keluarga yang berkualitas. Wakil Bupati Serdang Bedagai Darma Wijaya di Seirampah, Kamis (27/4), mengatakan, pembentukan Kampung KB merupakan tindak lanjut arahan dari Presiden agar manfaat program KB dapat lebih dirasakan secara langsung oleh masyarakat terutama yang berada di wilayah miskin, padat penduduk, tertinggal, terpencil dan wilayah nelayan. “Kampung KB adalah suatu wilayah setingkat RW atau dusun yang memiliki keterpaduan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Keluarga (KKBPK) dengan pembangunan sektor terkait yang dilaksanakan secara sistemik dan sistematis,” katanya saat pencanangan kampung KB tersebut. Menurut dia, program KB lebih fokus kepada masyarakat kurang mampu dan masyarakat tidak memiliki akses terhadap fasilitas kesehatan.

“Untuk itu dengan pencanangan Kampung KB, program KB diharapkan akan dapat bergema kembali menjangkau masyarakat terutama yang berada di desa-desa dan dusun-dusun,” katanya. Dalam kesempatan itu ia mengimbau kepada seluruh pemangku kepentingan agar berperan aktif demi keberhasilan program KB dengan mengembangkan kebijakan pengendalian penduduk. “Hal itu penting guna mewujudkan pembangunan berwawasan kependudukan,” katanya. Sebelumnya Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perem puan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Serdang Bedagai Irwani Jamilah mengatakan pencanangan Kampung KB memiliki bebagai tujuan. Diantaranya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau yang setara melalui program KKBPK serta pembangunan sektor terkait dalam rangka mewujudkan keluarga kecil berkualitas. “Kriteria pemilihan Kampung KB di Desa Manggis ini karena pencapaian peserta KB masih rendah,” katanya. (ant)

Pemkab Solok Gelar Penyuluhan Hukum Pertanahan Aro Suka | Jurnal Asia Dalam rangka percepatan sertiikasi tanah Pemerintah Dae­ rah Kabupaten Solok menggelar penyuluhan hukum pada aparatur pemerintah terkait kepemilikan tanah. Acara berlangsung di ruang Rapat Pelangi Setda Kabupaten Solok, kemarin, dihadiri antara lain Asisten Koordinator Bidang Pemerintahan Edisar SH MHum, Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Solok Deni Prihatni ST MT, Pejabat Kanwil BPN Propinsi Sumatera Barat Rusman SH MKn, Pejabat BPN Kabupaten Solok Ir Dedi Fahlepi dan pakar hukum pertanahan UNAND Padang Kurniawarman SH MHum. Deni Prihatni mewakili bupati menyampaikan, saat ini tanah yang dikuasai oleh Pemerintah Kabupaten Solok menurut data pada Bidang Pertanahan Dinas Perumahan Rakyat dan Bidang Aset BKD Kabupaten Solok masih banyak yang belum memiliki setifikat. “Sebagian besar tanah tersebut adalah tanah sekolah dan Puskesmas. Adapun tujuan kegiatan ini meningkatkan pemahaman dan kesadaran aparatur pemerintah

untuk mendaftarkan tanah dan aparatur pemerintah dapat melakukan identiikasi masalah dan melengkapi persyaratan pendaftaran tanah,”katanya. Dalam arahannya Asisten Koordinator Bidang Pemerintahan Edisar SH MHum menyampaikan, selama ini bukan saja pengusaha yang menemui kendala mendapatkan tanah, pemerintah pun sangat sulit mendapatkan tanah untuk pembangunan infrastruktur. Hal ini menunjukkan tidak berdayanya pemerintah daerah atas tanah. “Kedisiplinan dalam pengelolaan arsip terkait tanah harus ditingkatkan, karena ada kasus yang terjadi bahwa instansi penguasa lahan tidak mengantongi sertiikat atas tanah akan tetapi setelah ditelusuri ke Badan Pertanahan Negara didapati catatan bahwa tanah dimaksud telah dikeluarkan sertiikatnya,”katanya. Dia meminta, agar se mua tanah yang merupakan aset milik pemerintah dae rah Kabupaten Solok agar dapat segera dibuatkan sertiikatnya, dan yang sementara dalam proses penyelesaian sertiikat tanah itu diharapkan dapat diselesaikan secepatnya. (yose)

Jurnal Asia | yose

PENYULUHAN HUKUM. Penyuluhan hukum pertanahan yang digelar Pemkab Solok untuk meningkatkan pemahaman aparatur terhadap masalah pertanahan.


Peristiwa

Jumat, 28 april 2017

8 Polda Riau Sita Dua Jetski Pengedar Narkoba Jaringannya Sampai ke Medan

Jurnal Asia | Ant: Wahyudi

PERANGI NARKOBA. Kapolda Riau Irjen Pol Zulkarnaen (tengah) menuangkan narkoba jenis ekstasi untuk dimusnahkan di Mapolda Riau, Pekanbaru, Riau, Kamis (27/4). Polda Riau memusnahkan barang bukti narkoba yang terdiri dari 160 ribu butir pil ekstasi, sekitar 39,124 kilogram sabu, dan 11 kilogram ganja dengan lima tersangka.

Curi tas isi Kain Kotor Maling sial Digebuki warga Medan | Jurnal Asia Apes benar langkah seorang pelaku pencuri ini, ia Priksma Simatupang alias Ucok (36) warga Jalan Swadaya I, Desa Bandar Setia Percut Sei Tuan. Berharap tas barang hasil curiannya berisikan barang berharga, malah di dalamnya berisi kain kotor. Sialnya lagi, ia pun harus babak belur dihakimi lantaran aksinya diteriaki warga. Amuk massa itu terjadi Rabu

(26/4) di Jalan Perhubungan, Desa Lau Dendang, Percut Sei Tuan. Malam itu sekira pukul 21.00 WIB, dengan mengendarai sepedamotor pelaku melintad dilokasi. Tanpa sengaja, pelaku melihat satu tas yang terletak di

dasbor sepedamotor yang tengah terparkir di pinggir jalan. Pe m i l i k t a s i t u s e d a n g berbelanja sesuatu barang di salah satu toko tak jauh tempat sepedamotornya terparkir. Melihat itu, kemudian pelaku mendadak menghentikan laju sepedamotornya. Memanfaatkan situasi aman, lalu pelaku dengan gerak cepat mengambil tas milik korban yang belum diketahui identitasnya itu. Berhasil menguasai dan ketika

pelaku hendak kabur, seorang warga tiba-tiba meneriakinya maling. Teriakan itu membuat perhatian warga lainnya yang berada di lokasi. Takut dan gelagapan, lantas pelaku kabur t anc ap gas. Namun seketika warga langsung mengejar dan akhirnya tak jauh dari lokasi pelaku tertangkap hingga tak luput dihakimi warga. Selang beberapa jam amuk massa berlangsung, polisi yang mendapatkan informasi datang

ke lokasi. Selanjutnya pelaku diboyong dan diamankan ke Polsek Percut Sei Tuan, berikut Tas sebagai barang bukti hasil curian yang dialamnya cuma berisikan kain kotor. “Kusangka isi tas itu barang berharga, ehh ternyata hanya kain kotor. Sial lah bang digebuk massa pula itu,” kata pelaku kepada Jurnal Asia, Kamis (27/4) di kantor polisi. (hendra)

Hilangkan Jejak

Pelaku Tabrak Lari Diringkus Saat Jual Mobil Medan | Jurnal Asia Kandas sudah pelarian Jogah Simanjorang (37), pelaku tabrak lari yang menewaskan seorang pemulung, Mulyono (50). Dia akhirnya diringkus polisi, Kamis (27/4). Sebelum dibekuk, penduduk Jl Kompos Ujung Desa Puji Mulio Kecamatan Sunggal ini, sempat berusaha menghilangkan jejak dengan menjual mobil Toyota Innova BK 1170 ZJ warna silver. Namun aksinya gagal setelah petugas Polsek Medan Baru yang mengendus keberadaan tersangka tengah bertransaksi di kawasan Jl

Nibung Raya, langsung mencokok tersangka dan memboyong ke kantor polisi guna pemeriksaan lebih lanjut. Kapolsek Medan Baru Kompol Ronni B onic menjelaskan, penangkapan tersangka setelah pihaknya memeriksa data di Samsat Polda Sumut, atas mobil Toyota Innova BK 1170 ZJ yang dipakai pelaku menabrak korban hingga tewas. ”Setelah mendapatkan datanya, dan identitas pemilik mobil, petugas lalu melakukan pengejaran,” terangnya. Ia mengatakan, dari pelacakan

Seorang Warga Desa Duel dengan Buaya Ganas Pekanbaru | Jurnal asia Seorang warga Desa Lukun Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau bernama Sudianto diterkam buaya. Peristiwa ini terjadi saat korban sedang merakit batangan sagu. Beruntung, korban yang berprofesi sebagai buruh ini selamat setelah bergumul dengan buaya gans sebanyak dua kali. “Peristiwa ini terjadi saat korban sedang merakit tual sagu di perbatasan Perairan Meranti dengan Kabupaten Siak pukul 9.00 WIB,” ucap Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Barliyansyah kepada Okezone Rabu (26/4). Berdasarkan keterangan saksi dan juga korban, saat itu

dia sedang fokus merakit sagu di muara sungai. Saat sedang fokus bekerja itu dari dalam air muncul seekor buaya ganas yang ukurannya cukup besar. Buaya tersebut langsung mencengkaram kaki Sudianto. Korban berusaha melapaskannya. Setelah berduel beberapa saat dalam air, akhirnya Sudianto berhasil lepas dari cengkraman mulut buaya. Setelah berhasil melepaskan paha kanannya dari mulut buaya, korban pun berenang menuju rakitnya. Belum sampai ke dalam rakit, kembali hewan reptil ini menyerang korban. Kali ini yang diserang adalah kaki kirinya. Korban pun kembali bergumul dengan buaya sambil berteriak minta tolong. (ozc)

terhadap keberadaan tersangka, pihaknya akhirnya menemukan tersangka hendak menjual mobilnya di kawasan Nibung. “Tersangka sudah diamankan, d an k i ni m as i h m e nj al ani pemeriksaan atas perbuatannya,” pungkas Ronni. D ike t ahui sebelumnya, Kecelakaan maut merenggut nyawa seorang pria paruh baya bernama Mulyono. Kamis (20/4) petang. Korban warga Jl Merpati Gg Mesjid Medan Sunggal, tewas dalam kondisi mengenaskan setelah ditabrak mobil di Jl Gajah Mada Medan. U sai m e nab rak ko r b an,

pengemudi mobil Toyota Innova berwarna silver BK 1170 ZJ kabur tancap gas meninggalkan korban yang terkapar bersimbah darah. Tubuhnya rusak parah setelah terseret hampir 100 Meter. Salah seorang warga, Nanda (35) mengatakan kejadian bermula ketika mobil pelaku melintas dari arah timur Jl Gajah Mada, menuju arah barat. Sesampainya di depan SPBU Jl Gajah Mada, pelaku menabrak seorang pejalan kaki. “Korbannya lagi jalan di pinggir, dia (pelaku) kencang kali, gak terelak lagi ditabraknya, sampai masuk kolong mobil,” kata Nanda.

Ia mengatakan, kendati telah menabrak korban, pelaku dengan sadisnya terus tancap gas melajukan kendaraannya. “Dari depan pom bensin Gajah Mada, diseretnya korban sampai simpang Jalan KH Wahid Hasyim, depan kuburan, barulah lepas tubuh korban,” terangnya. Warga yang melihat kejadian ini, tak dapat mengejar pelaku lantaran kabur dengan kecepatan tinggi. S edangkan korban teronggok di badan jalan, dalam kondisi mengerikan. Sekujur tubuh hancur mengeluarkan darah segar. (bowo)

Sering Diledek, Tetangga Dibunuh Pandeglang | Jurnal Asia Mengaku sakit hati sering diledek, SB alias Tomi, 38, warga Kecamatan Munjul, Kabupaten Pandeglang, tega menghabisi nyawa tetangganya Dedi Suherman (49). Mayat korban tergeletak di pinggir jalan di Kampung Cinusa, Desa Munjul dalam kondisi dipenuhi luka bacokan. Tersangka diringkus Tim Buru Sergap (Buser) di tempat persembunyiannya di Cibengkung, Desa Bojong Menteng, Kecamatan Leuwidamar, Pandeglang. Pembunuhan terjadi Sabtu (22/4) sekitar pukul 16.00 WIB. Pada saat itu, tersangka yang diselimuti dendam karena sering diledek membuntuti korban sedang mengendarai motor sendirian di sekitar kebun karet. Te r s a n g k a y a n g s u d a h

membekali diri dengan golok ini kemudian menghadang korban. Karena tak curiga, korban menghentikan motornya saat dihadang tersangka. Ta n p a b e r k a t a s e p a t a h katapun, tersangka menghujani tubuh korban dengan sabetan golok. Korbanpun seketika tersungkur dan tewas dengan luka robek di wajah, tangan, kaki dan kepala. Puas melampiaskan nafsu dendamnya, tersangka melarikan diri. Sedangkan mayat korban ditemukan oleh pengendara motor yang kebetulan melintas selanjutnya dilaporkan ke polisi. Dari hasil olah TKP, polisi menduga kasus pembunuhan tersebut bermotifkan balas dendam karena tak ada barang berharga milik korban yang hilang. “Dari hasil pemeriksaan

saksi-saksi, petugas pelaku pembunuhan mengarah kepada tersangka Tomi,” ungkap Kepala Bidang Humas Polda Banten, AKBP Zaenudin, Kamis (27/4). Berbekal dari keterangan warga, kata Zaenudin, petugas memburu tersangka Tomi. Kecurigaan semakin menguat tatkala tersangka Tomi menghilang dari rumahnya. Perburuanpun dilanjutkan di berbagai lokasi. Setelah empat hari diburu Rabu (26/4) sekitar pukul 07.00 WIB, tersangka dibekuk. “Tersangka saat ini diamankan di Mapolres Pandeglang dengan barang buktinya untuk proses penyidikan. Diduga kuat pelaku melakukannya sendiri namun ini masih dikembangkan penyidik,” kata Zaenudin seraya mengatakan tersangka dijerat Pasal 338 jo 340 KUHP. (pkc)

Rebutan Lahan Jaga

Dua Kubu OKP Saling Serang di Pandau Hulu Medan | Jurnal Asia Diduga dipicu rebutan lahan yang akan dibangun balai pengobatan di Jalan Gajah simpang Jalan Musang, Kelurahan Pandau Hulu, Kecamatan Medan Area, memicu 2 kubu Organisasi Kepemudaan (OKP) terlibat saling serang, Kamis (27/4). A k i b a t n ya , d u a o ra n g menderita luka tikaman senjata tajam. Kedua korban yakni, Amrizal, selaku Ketua Sub Rayon OKP Kelurahan Pandau Hulu Kecamatan Medan Area yang menderita luka tikaman pisau di perutnya, serta luka sayatan di jari tangan dan juga kening akibat hantaman batu. Sedangkan dari kubu lawan seorang kader OKP mengalami luka yakni Tumanggo Marpaung

(43) warga Jalan Rakyat, Medan Perjuangan. Pria ini menderita luka sayatan pisau di pergelangan tangannya hingga berdarah. Karena sama-sama mengalami luka, kedua kubu OKP ini pun bersamaan datang melapor ke Polrestabes Medan, Kamis (27/4) sore. Dari pengakuan Putra dan 2 temannya saat menemani ketuanya, Amrizal membuat laporan di SPKT Polrestabes Medan, mengaku kalau Amrizal yang sebenarnya diamanatkan pemilik gedung untuk menjaga bangunan tersebut. “Gara-gara jaga lahan bangunan di Jalan Gajah. Mereka tidak senang karena dikuasai dan dijaga oleh Amrizal. Terus, dia (Amrizal-red) diserang sama

mereka yang berjumlah sekitar 15 orang. Mereka semua pakai baju OKP,” kata Putra dan dua temannya yang salah satunya mengaku adik ipar Amrizal. Mereka juga mengatakan kalau Amrizal sempat dikejarkejar sampai dapat lalu ditikam perutnya menggunakan pisau oleh belasan anggota OKP yang Ketua rantingnya bernama Marianto alias Anto. “Habis ditikam perutnya pakai pisau, kening si Amrizal dihantam pakai batu sama mereka,” sambungnya. Namun berbeda dengan pengakuan dari kubu berseberangan, Dimana Tumanggo Marpaung, yang juga melapor atas luka sayatan benda tajam di pergelangan tangannya.

Dia mengaku kalau dia terluka saat melerai pergumulan antara Amrizal dan temannya. “Pada saat itu, si Amrizal itu yang bawa pisau dan bawa temannya sekitar 3 kereta berboncengan. Mereka menyerang kami. Saya saat itu langsung melerai, tapi malah kena pisau tangan saya sampai berdarah,” katanya. Namun diakuinya dan beberapa temannya kalau selama ini kelompok OKP yang diketuai Amrizal lah yang menjaga dan mengutip uang kemanan serta jaga malam disana. Hingga mereka mengambil alih lahan gedung tersebut, lantaran kawasan itu merupakan kawasannya dan bukan kawasan kelompol Amrizal. “A w a l n y a y a n g d i k a s i h uang sama pemilik rumah dan

bangunan itu memang si Amrizal itu. Orang itu meributi karena bukan wilayah mereka. Masak diambil orang si Amrizal. Berarti dia (Amrizal-red) mengganggu periuk orang lain (OKP) disitu. Gak senanglah mereka termasuk ketua tanting OKP disitu,” ungkap Tumanggo Marpaung yang diamini 2 rekannya. Sementara, salah seorang petugas SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) Polrestabes Medan menjelaskan, laporan kedua kubu ini diterima, untuk selanjutnya dilakukan penyelidikan. “Laporannya split, dua-dua melapor, dan lagi diperiksa di dalam,” ujar seorang petugas SPKT Polrestabes Medan. (bowo)

Pekanbaru | Jurnal Asia Direktorat Reserse Narkotik dan Obat-Obatan Terlarang Kepolisian Daerah Riau mengangkut dan menyita dua jetski diduga milik bandar narkoba yang ditangkap di Desa Jangkang, Kabupaten Bengkalis. “Ini dua Jetski kita bawa karena bandar ini selain tindak pidana narkoba juga tindak pidana pencucian uang,” kata Kepala Polda Riau, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara dalam kegiatan pemusnahan barang bukti di Pekanbaru, Kamis (27/4). Tersangka Bandar ER ditangkap dengan BB 40 Kilogram Sabu-Sabu dan 163 ribu butir pil ekstasi. BB tersebut ditemukan pada dua orang tersangka lainnya ZF dan AL yang merupakan kurir narkoba tersebut di atas tertangkap di Kabupaten Siak 7 April lalu. Kapolda mengatakan Jetski ini digunakan untuk menjemput narkoba buatan Tiongkok itu ke perbatasan Malaysia. Selain Jetski juga ada dua kapal mesin atau

“speedboat” dengan mesin 250 x 3 yang diduga melewati batas negara untuk menjemput barang dari Malaysia. “Istilahnya ini menggendong, dengan Jetski datang menjemput barang dari kapalnya lalu dibawa ke rumah dan didistribusikan. Jaringannya ini ke Medan, Jambi, Palembang, Lampung,” ujar Zulkarnain. Kapal mesin juga disita dan diduga juga merupakan TPPU, tapi masih berada di Kepolisian Air Bengkalis. Selain itu juga ada disita dua mobil ER merek Honda dan Innova yang digunakan dua kurir. Untuk memproses penyidikan TPPU, kata dia, butuh keterangan ahli. Indikasi awalnya adalah karena ER menyamarkan harta hasil kejahatan narkobanya dengan menggunakan nama orang lain. “Jadi dia menyembunyikan asalusul harta kekayaan yang dimiliki. Untuk rumah belum, tapi kalau rumahnya tidak bisa membuktikan darimana kami akan sita juga,” ucap Kapolda. (ant)

Bapak Ajak Anaknya Bobol Mobil Serang | Jurnal Asia Yudi (35) mengajak anaknya, Oop (17) untuk melakukan aksi pencurian barang-barang berharga dari dalam mobil milik Dwi Sartia di rest area KM 68 Tol Tangerang Merak. Keduanya juga dibantu oleh Apriyanto (27) yang sama-sama berhasil dibekuk oleh petugas Polisi Jalan Raya (PJR) Tol Serang Timur di KM 53 Tol Tangerang Merak ketika hendak melarikan diri. “Sempat kejar-kejaran dan kami perintahkan minggir. Mereka berhasil ditangkap di KM 53 menuju Jakarta setelah 20 menit menerima laporan,” kata Kepala PJR Induk Serang Timur Komisaris Polisi (Kompol) Dasril Chaniago, Kamis (27/4). Dia menjelaskan, awalnya petugas menerima laporan korban pencurian saat mobil Toyota Avanza Nopol B 1409 BRG milik korban tengah di parkir di rest area. Pelaku berhasil merusak kunci dan menggasak satu unit laptop,

dompet berisikan uang dan barang berharga lainnya. Berdasarkan laporan tersebut, petugas yang mendapatkan identitas mobil pelaku yakni Suzuki Ertiga Nopol B 2741 BKO langsung melakukan pengejaran. “Petugas kebersihan yang memberitahukan nomor polisi pelaku,” kata Chaniago. Sementata itu, Yudi tidak dapat mengelak saat petugas mendapatkan barang-barang yang diduga hasil curian dari dalam mobil rentalnya itu. “Ini anak saya, saya habis jemput dari Merak, saya enggak tahu kenapa ada tas ibu itu di dalam mobil, saya juga kaget polisi ngejar saya,” kilah Yudi yang bekerja sebagai kondektur metromini. Meski mengelak, petugas PJR Serang Timur langsung menyerahkan ketiga pelaku ke Polda Banten beserta barang bukti untuk proses lebih lanjut. (ozc)

Razia di Hotel Melati

Tiga ABG Kepergok Pesta Sabu Padang | Jurnal Asia Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang, Sumatera Barat, melakukan razia maksiat di hotel-hotel kelas melati kawasan Ujung Gurun, Kecamatan Padang Barat. Dalam giat itu, petugas memergoki tiga anak baru gede (ABG) yang sedang asyik pesta sabu di dalam kamar hotel. Saat penggeledahan di dalam kamar hotel didapati seorang wanita dan dua laki-laki, serta ditemukan satu alat isap sabu serta satu plastik pembungkus sabu habis pakai,” ujar Kasatpol PP Kota Padang, Dian Fakri, Kamis (27/4). Ke t i g a re m a j a t e r s e b u t diketahui berinisial NP (20) serta teman laki-lakinya MR (18) dan RN (20). “Ketiganya dan barang bukti langsung dibawa petugas ke Mako Satpol PP Padang untuk dilakukan pendataan,” ujar Dian. Setelah melakukan pendataan, ketiga ABG tersebut kemudian dibawa petugas ke Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumatera Barat guna dilakukan pengembangan penyelidikan terkait alat isap dan bungkus sabu

yang ditemukan di kamar hotel. “Penertiban yang dilakukan sampai dini hari ini dibagi dua tim. Satu tim ke arah barat, satu tim lagi ke arah timur. Semua yang kita tertibkan dalam pengawasan. Seperti biasa kita lakukan penataan dulu di Mako dan melakukan tes HIV. Mereka juga akan kita serahkan ke BNN untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tambah Dian. Selain tiga remaja itu, polisi penegak perda tersebut juga menangkap dua pasang mudamudi di sebuah hotel kawasan Nipah. Di sini petugas juga mendapati dua pasang remaja yang sempat disembunyikan pihak sekuriti di dalam ruang karyawan. Kedua pasang remaja tersebut yakni laki-laki berinisial EP (28) dan JS (21), sedangkan peremuannya RD (22) dan RS (21). Mereka diboyong ke Mako Satpol PP untuk dimintai keterangan. “ Pa g i h a r i n ya k e e m p a t remaja ini melakukan tes HIV oleh tim kesehatan dari Komisi Penanggulangan Aids (KPA) dan dilanjutkan ke BNN,” ujarnya. (ozc)

Gunakan Dokumen Palsu

Enam Pria Masuk Penjara Jakarta | Jurnal Asia Polres Metro Jakarta Barat mengamankan tujuh orang pengguna dokumen palsu untuk mendaftar sebagai calon Bintara Polri 2017 pada 14 Maret sampai 15 April 2017. “Polres Metro Jakarta Barat ungkap ijazah palsu, hasil ujian palsu, dan akte kelahiran palsu. Hasil kerjasama dengan Biro SDM Polda Metro Jaya,” ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Andi Adnan , Rabu (26/4). Ketujuh pelaku tersebut adalah RH, (22), ZP, (20), SG, (22), IP, (22), CIM, (21), LE, (21) dan MFH, (20). Modus operandi mereka adalah meninggikan nilai ujian dan memajukan tanggal lahir. “Modus operandi, pertama tiga orang pelaku nilai rendah. Standar Mabes nilai ujian 6,0. Karena rendah, mereka mengganti hasil ujian agar bisa mencapai target,” jelas AKBP Andi. “Empat orang melewati batas karena umur maksimal 21 tahun. Mereka ganti tanggal lahir di ijazah,

akte, dan lainnya,” sambung AKBP Andi. Kasus ini diketahui setelah dilakukan pengecekan administrasi. Setelah ada kecurigaan, dilakukan pengecekan keaslian kepada Kementerian Pendidikan. “Untuk membedakan ijazah, kita meminta keterangan ahli dari Kementerian Pendidikan Nasional,” ujar AKBP Andi. Menurut AKBP Andi, ketujuh pelaku hanyalah pengguna. Mereka membayar Rp 50 juta sampai Rp 100 juta rupiah untuk surat palsu tersebut. Mereka meminta jasa kepada seseorang yang masih dicari oleh pihak kepolisian. “Mereka hanya pengguna. Ada yang membuat dokumen palsu, dan dijual. Pelaku utama sedang kita kejar. Mereka tidak membeli dari satu pembuat,” ucap AKBP Andi. Pelaku dijerat dengan pasal 263 KUHP tentang Pemalsuan Data dan Dokumen dengan hukuman penjara maksimal tujuh tahun penjara. (pkc)


NasioNal

Jumat, 28 april 2017

9

Jurnal Asia | Ant: Puspa Perwitasari

ketuA Umum Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Fahd El Fouz A Raiq dijerat KPK, sebagai tersangka kasus dugaan suap penggiringan anggaran pengadaan kitab suci Alquran di Kementerian Agama tahun 2011-2012.

Ketua aMPG Tersangka Korupsi alquran Jakarta | Jurnal Asia ketua umum Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Fahd El Fouz alias Fahd A Raiq kembali menyandang status tersangka. kali ini, Fahd ditetapkan komisi Pemberantasan korupsi (kPk) sebagai tersangka kasus dugaan suap pengurusan anggaran pengadaan kitab suci Alquran di kementerian Agama tahun 2011-2012. Penetapan ini merupakan pengembangan dari kasus yang sama yang menjerat mantan anggota Komisi VIII DPR dari Fraksi Golkar Zulkarnaen Djabar dan anaknya Dendy Prasetya Zulkarnaen yang telah divonis bersalah. “KPK menetapkan FEF (Fahd El Fouz) sebagai tersangka dalam kasus indikasi suap terkait proyek di Kementerian Agama,” kata Jubir KPK, Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (27/4). Fahd yang juga Ketua Bidang

Pemuda dan Olahraga DPP Partai Golkar diduga bersama-sama dengan Zulkarnaen dan Dendy menerima hadiah atau janji terkait pengadaan Alquran dan laboratorium di Kementerian Agama. Dari total Rp 14,8 miliar yang diterima ketiganya, Fahd diduga menerima Rp 3,4 miliar.”Indikasi penerimaan tersangka adalah Rp 3,4 miliar,” katanya. Atas tindak pidana yang diduga dilakukannya, Fahd disangkakan melanggar Pasal 12 huruf b subsidair Pasal 5 ayat (2) jo ayat

(1) huruf b, lebih subsidair Pasal 11 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP dan Pasal 65 KUHP. Terkait kasus ini, Pengadilan Tipikor Jakarta telah menjatuhkan vonis terhadap Zulkarnaen dengan hukuman 15 tahun penjara dan denda Rp 300 juta subsider 1 bulan kurungan. Sementara Dendy divonis 8 tahun pidana penjara dan denda Rp 300 juta subsider 4 bulan kurungan. Pengadilan Tipikor menyatakan Zulkarnaen, Dendy, dan Fahd terbukti menerima uang sebesar Rp 4,7 miliar dari PT Batu Karya Mas, sebagai fee atas pemenangan proyek pengadaan laboratorium komputer madrasah tsanawiyah tahun anggaran 2011. Selain itu, Zulkarnaen, Dendy,

dan Fahd terbukti menerima uang dengan total sebesar Rp 9,65 miliar untuk memenangkan Adhi Aksara Abadi Indonesia dan PT Sinergi Pustaka Indonesia dalam tender proyek penggandaan Alquran tahun anggaran 2011 fan 2012. Bagi Fahd sendiri, kasus ini merupakan kasus kedua yang menjeratnya. Sebelumnya, Fahd merupakan terpidana kasus suap kepada Wa Ode Nurhayati selaku anggota Banggar dari Partai Amanat Nasional terkait pengalokasian anggaran bidang infrastruktur jalan pada Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) tahun anggaran 2011 untuk tiga wilayah, yakni Aceh Besar, Pidie Jaya, dan Bener Meriah. Dalam kasus ini, Fahd divonis 2,5 tahun pidana penjara dan denda Rp 100 juta subsider 4 bulan kurungan. (bs)

KPK-Polri Uber Miryam Hingga ke Tingkat Polsek

Jurnal Asia | Ant: Sigid Kurniawan

MAntAn anggota Komisi II DPR tahun 2009-2014 Fraksi Partai Hanura Miryam S Haryani (kedua kiri) meninggalkan ruangan usai bersaksi dalam sidang kasus tindak pidana korupsi pengadaan pekerjaan KTP elektronik (E-KTP) dengan terdakwa Sugiharto dan Irman di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat.

Jakarta | Jurnal Asia Markas Besar Kepolisian RI (Mabes Polri) berjanji akan sekuat tenaga membantu Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencari Miryam S Haryani, mantan anggota Komisi II DPR dari Fraksi Hanura yang menjadi tersangka kasus keterangan palsu. KPK sudah mengirimkan surat kepada Kapolri Jenderal Tito Karnavian untuk ditembuskan kepada Interpol agar membantu pencarian Miryam. “Secara koordinasi surat itu akan dikirim ke Kapolri yang akan diterima melalui Setum. Mekanisme yang ada, untuk mereka yang didata sebagai DPO (daftar pencarian orang), akan disebarluaskan ke jajaran Polda,” kata Kabag Penum Polri Kombes Martinus Sitompul, Kamis (27/4). Kemudian Polda akan meneruskan ke jajaran Polres dan Polres meneruskan ke jajaran

Polsek. Artinya informasi adanya DPO dari aparat penegak hukum akan sampai ke Polsek. “Di sini akan dilakukan upaya pencarian dan bila ditemukan akan diserahkan ke KPK sebagaimana surat yang dimohonkan KPK,” sambungnya. Jika pelaku sudah dipastikan ke luar negeri maka permintaan soal DPO tidak hanya ke Polri saja, tapi juga ke imigrasi dan ke aparat hukum lainnya melalui mekanisme Interpol. “Tentu ini akan kita sebarkan juga. Kita meminta bantuan interpol di negara manapun untuk bisa menangkap dan memulangkan pelaku ke dalam negeri,” lanjutnya. Kapan polisi akan menyebarkan info DPO itu? “Tergantung pada surat KPK itu kalau tercatat surat itu terhitung pada hari ini ya hari ini juga pencarian itu dilakukan,” jawab Martinus. (bs)

Choel Minta Jatah 15 Persen Proyek Hambalang Jakarta | Jurnal Asia Mantan Sesmenpora Wafid Muharam menyebut, adik mantan Menpora Andi Mallarangeng, Andi Zulkarnain Anwar alias Choel Mallarangeng meminta jatah 15 persen dari nilai Proyek Hambalang sebesar Rp 2,5 triliun. Choel juga mengupayakan PT Global Daya Manunggal menjadi subkontraktor proyek tersebut. “Choel meminta fee 15 persen terkait kegiatan Menpora,” kata Wafid saat dihadirkan sebagai saksi untuk terdakwa Choel di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (27/4). Waid mengatakan permintaan jatah 15 persen disampaikan Choel kepada Deddy Kusdinar selaku Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kempora yang diteruskan kepada dirinya. Mendengar permintaan tersebut dirinya menyatakan bakal mengupayakan. Dalam perkara korupsi proyek Hambalang yang merugikan negara Rp 464,3 miliar, Choel didakwa melakukan perbuatan

melawan hukum, memperkaya diri sendiri, orang lain, atau korporasi. Choel bersama Andi Mallarangeng disebut menerima uang sebesar Rp 4 miliar dan US$ 550.000. Uang tersebut antara lain diberikan oleh Waid yang didapat dari Herman Prananto dan Nanny Meilena Rusli pengurus PT Global Sdaya Manunggal. Waid membeberkan, dirinya mengenal Choel pertama kali di ruangan Menpora Andi Mallarangeng. Saat itu, Choel diperkenalkan Andi sebagai ahli IT di Kempora dan banyak membantu kerja menteri. Setelah itu, Waid aktif bertemu dengan Choel membicarakan proyek Hambalang di sejumlah tempat seperti, di rumah Menpora, kantor Menpora dan di Plaza Senayan, hingga berujung pembentukan tim asistensi. ‎ P ertemuan tersebut juga dihadiri sejumlah pihak yang kini telah menyandang status terpidana seperti Nazaruddin, Mindo Rosalina Manulang, dan Angelina Sondakh.

Dalam serangkaian pertemuan, Choel juga menyinggung kesiapan Adhi Karya selaku pelaksana proyek. “Nazaruddin menjanjikan

membantu pengurusan sertiikat (tanah) dan juga penganggarannya, kemudian muncul foto kopi sertiikat (BPN) dan surat persetujuan dari Probosutedjo,” jelas Waid. (ant)

Jurnal Asia | Ant: Sigid Kurniawan

terdAkwA kasus korupsi proyek pembangunan Pusat Pendidikan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Andi Zulkarnaen Mallarangeng alias Choel Mallarangeng menunggu untuk menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (27/4).

RUU Pemilu Rawan Tukar Guling Kepentingan Antarparpol Jakarta | Jurnal Asia Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) mewanti-wanti hari akhir jelang pengesahan RUU Pemilu. Formappi menilai masa tersebut rawan dengan transaksi politik antarparpol. “Mereka menampakan diri seolah-olah begitu serius. Mereka hanya hitung-hitungan praktis dan pragmatis soal sistem mana yang paling menguntungkan partai,” kata Peneliti Formappi Lucius Karus, dalam diskusi ‘Darurat RUU Pemilu’ di kantor Formappi,

Matraman, Jakarta Timur, Kamis (27/4). Lucius menggarisbawahi yang terjadi jelang pengesahan RUU Pemilu tukar guling kepentingan. Parpol-parpol akan cari-cari isu cadangan yang bisa ditukarkan dengan fraksi-fraksi lain di DPR agar mendukung mereka di salah satu isu. Sebagai contoh, soal parlementary threshold atau ambang batas 3,5 persen didukung oleh partai-partai kecil. Tetapi mereka mendukung sistem proporsional terbuka.

“Ini bisa jadi ditukar dengan proposional terbuka tetapi parlementary threshold tetap diangka 3,5 persen,” kata Lucius. Atas hasil transaksional ini, Lucius menilai RUU Pemilu jadi tidak berkualitas. RUU ini hanya dijadikan kesepakatan sesaat lantaran dilandaskan kepentingan pragmatis dalam menyusunnya. “Sulit sekali membangun sistem dengan membuat UU atas kebutuhan pragmatis,” tandas dia. (ant)

Harga Produk e-KTP Dimarkup 20 Kali Lipat Jakarta | Jurnal Asia Perancangan proyek KTP elektronik (e-KTP) penuh kejanggalan. Itu diakui Presiden Direktur PT Avidisc Crestec Interindo Wirawan Tanzil. Ia terlibat penyusunan sistem sebelum tender proyek KTP-el. Salah satu kejanggalan soal selisih nilai produksi barang dan rencana harga yang masuk di anggaran. Menurut Wirawan, penggelembungan yang diatur pengusaha Andi Narogong alias Andi Agustinus sangat tinggi. Misal, produk sistem biometrik Cogent Systems. Wirawan mengajukan penawaran dengan harga satuan sebesar 3-5 sen dolar AS. “Infonya mau dijual 30

sen sampai 1 dolar AS,” kata Wirawan saat bersaksi dalam sidang kasus dugaan korupsi anggaran proyek KTP-el di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Kamis 27 April 2017. Wirawan yang membawa perwakilan Cogent dari Amerika Serikat pun diarahkan mundur. Karena menilai bertentangan dengan prinsip bisnisnya, ditambah banyak keanehan lain. Dia juga menyebut harga produk Cogent miliknya sempat dibandingkan dengan produk biometrik L1 yang akhirnya dipakai. Kepada majelis, dia juga menjelaskan sebenarnya setiap sistem memiliki keunggulan. Cogent dengan standar sistem tinggi dan dipakai FBI,

secara berkala diperbarui oleh perusahaan M3 Cogent Inc. Sedangkan dengan sistem lain, algoritmanya dan kontraknya harus diperiksa lebih lanjut. “Pada saat itu (tahun 2010), sistem Cogent yang paling canggih,” kata dia. Dia mengaku heran harga yang dianggarkan berkali-kali lipat lebih tinggi dari penawaran pemegang lisensi produk biometrik. Setahu Wirawan, harga chip dan perangkat sistem, semakin lama akan semakin murah. “Karena proyek ini jangka p a n j a n g . Ke n a p a j u s t r u harganya lebih mahal. Setahu saya harga chip itu makin lama, makin turun,” terang Wirawan. (ant)


internasional

Jumat, 28 april 2017

10 Terkait Gulen, Lebih 9.100 Polisi Turki Diskors Ankara | Jurnal Asia Lebih dari 9.100 polisi Turki diskors pada Rabu malam (26/4) lantaran dikaitkan dengan dugaan hubungan mereka bersama Kelompok fethullah Gulen, demikian laporan kantor berita negara itu, Anadolu, Kamis. Pada Rabu pagi, lebih dari 1.000 orang yang diduga sebagai pengikut Gulen di pasukan polisi ditahan dalam serangan nasional di seluruh Turki, kata Kementerian Dalam Negeri Turki,

sebagaimana dilaporkan kantor berita Xinhua China. Operasi tersebut dilancarkan sebagai bagian dari penyelidikan yang dipimpin oleh Kepala Kantor Kejaksaan Agung di Ankara. fethullah Gulen, yang bermukim di Amerika Serikat (AS), dituduh oleh Pemerintah Turki menjadi otak upaya kudeta gagal terhadap Presiden Recep Tayyip Erdogan pada Juli 2016, dan menewaskan 249 orang dan melukai hampir 2.200 orang. (ant)

Wabah Meningitis Tewaskan 813 Orang di Nigeria

AfP | TOBIAS SCHWARZ

DIPLOMASI JERMAN-TIONGKOK. Berlin, Jerman - Menteri Luar Negeri Jerman Sigmar Gabriel dan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi menggelar jumpa pers setelah mengadakan pertemuan di vila Borsig, Berlin pada 26 April 2017.

Venezuela Dilanda Kerusuhan sudah 29 orang tewas Caracas | Jurnal Asia Pasukan keamanan Venezuela menembakkan gas air mata dan meriam air kepada para demonstran bersenjatakan batu di sebuah gereja di Caracas, Rabu waktu setempat, dalam rangkaian unjuk rasa anti pemerintah bulan ini yang sudah merenggut 29 nyawa. Seorang pemuda demonstran berusia 20 tahun tewas dalam bentrok terbaru di ibu kota Venezuela itu setelah tertimpa tabung gas, kata para pejabat di distrik Chacao di Caracas. Pihak berwenang juga sudah mengumumkan dua korban jiwa akibat bentrok pekan ini, yakni pemuda berusia 22 tahun yang terkena tembakan di kota Valencia, dan pemuda pendukung pemerintah berusia 28 tahun yang perutnya tertembak di negara bagian Tachira. Gelombang unjuk rasa sejak awal April lalu melawan pemerintah sosialis Presiden Nicolas Maduro telah membuat negeri itu jatuh ke kubangan kekerasan paling buruk sejak 2014. Pengunjukrasa menginginkan

Pemilu demi mengakhiri kekuasaan dua dekade kaum sosialis, namun krisis ekonomi yang brutal menimpa negara Amerika Lati ini juga memicu kemarahan sosial. “Saya ingin segalanya diakhiri: kelaparan, pembunuhan, korupsi, semua penyakit yang kita derita. Kita harus tetap di jalan sampai ada perubahan. Kita adalah mayoritas,” kata mahasiswa Ricardo Ropero (20) dalam unjuk rasa di Caracas. Pendukung Maduro yang berbaju merah juga menggelar unjuk rasa tandingan di jalan-jalan ibu kota. Mereka mengepalkan tinjunya ke udara dan mengutuk oposisi sebagai teroris. Maduro mengatakan musuhmusuhnya berusaha melakukan k u d e t a b e r d a ra h , d e n g a n persetujuan AS, seperti gerakan

serupa pada 2002 melawan (mendiang mantan presiden Hugo) Chavez. Selain menuntut Pemilu, lawanlawan Maduro juga menuntut p e m b e b a s a n p a ra a k t i v i s yang dipenjarakan, bantuan kemanusiaan akibat kelangkaan makanan dan obat-obatan, serta otonomi untuk legislasi yang diusulkan oposisi. Dunia internasional juga mendesak Maduro di mana 19 dari 34 negara anggota Organisasi Negara-negara Amerika (OAS) setuju menggelar pertemuan khusus para menteri luar negeri untuk membahas krisis Venezuela. Venezuela sendiri telah mengancam akan keluar dari OAS di mana Menteri Luar Negeri Delcy Rodriguez mengaku tengah menunggu instruksi Presiden Maduro mengenai hal ini. Maduro menang tipis pada Pemilu 2013 melawan pemimpin oposisi Henrique Capriles, namun krisis ekonomi telah menurunkan tingkat penerimaan publiknya. Dalam unjuk rasa selama bulan ini, sekitar 1.500 orang ditangkap

dan 800 di antaranya tetap ditahan, demikian Reuters. Penjara Rusuh Setidak-tidaknya 12 orang tewas dan 11 lainnya dilaporkan terluka dalam kerusuhan dalam penjara di Anzoategui, Venezuela, kata juru bicara Kementerian Hukum Venezuela. “Ada 12 orang tewas, sembilan terkena tembakan, dua akibat overdosis narkotika, dan satu karena menderita banyak luka,” kata seorang juru bicara kementerian tersebut, yang meminta untuk tidak disebutkan namanya karena ternyata tidak berwenang untuk berbicara dengan media tentang kerusuhan yang terjadi. Kejadian yang berlangsung Rabu (26/4) itu merupakan peristiwa terkini di negara yang tengah dilanda kemelut politik dan ekonomi, serta penjara penuh sesak dilengkapi aksi kekerasan, demikian laporan kantor berita Xinhua China. Kantor kejaksaan Venezuela mengatakan tengah menyelidiki kematian beberapa narapidana pada Selasa (25/4) ketika terjadi

bakutembak di antara tahanan di penjara Jose Antonio Anzoategui. Kalangan pengritik Pemerintah Venezuela mengatakan bahwa penjara Venezuela dikendalikan kelompok kekerasan dengan akses siap mengendalikan senapan mesin dan bahkan granat tangan. “Penjara yang sedang mengalami masa perpindahan memicu bentrokan terjadi antara mereka yang menginginkan perpindahan dan mereka yang tidak,” kata salah seorang aktivis. Ia mengomentari hal itu dengan mengacu kebijakan Pemerintah Venezuela untuk mengakhiri ke p a d a t a n d a n ke ke ra s a n bersenjata di penjara. Rincian lebih lanjut mengenai bentrokan itu belum diumumkan pemerintah, sehingga belum jelas apakah semua yang tewas merupakan narapidana atau tidak. Venezuela adalah salah satu negara dengan tingkat kekerasan paling tinggi di dunia dan narapidana sering merencanakan penculikan dan perampokan dari sel mereka. (ant)

Israel Serang Gudang Senjata Dekat Bandara Damaskus Amman | Jurnal Asia Pemberontak Suriah dan sumber intelijen mengatakan bahwa Israel padea Kamis menyerang gudang senjata Hizbullah Lebanon di dekat bandar udara Damaskus, Suriah, tempat senjata dari Teheran dikirim secara teratur oleh pesawat barang niaga dan militer. Presiden Suriah Bashar alAssad, yang dalam perang saudara enam tahun negara itu didukung Rusia, Iran dan petempur Syiah setempat, termasuk Hizbullah, adalah sekutu terdekat Teheran dan bersumpah memusuhi Israel. Menteri Intelijen Israel, Israel Katz, berbicara dari Amerika Serikat, tempat dia bertemu

dengan pejabat AS, kepada radio Angkatan Darat Israel mengatakan. “Saya bisa memastikan bahwa kejadian di Suriah sesuai sepenuhnya dengan kebijakan Israel untuk mencegah penyelundupan senjata lebih lanjut dari Iran melalui Suriah kepada Hizbullah. Tentu, saya tidak ingin menguraikan tentang hal ini,” katanya. “Setiap kali kita menerima laporan dari intelijen yang menandakan adanya niat untuk pengiriman senjata kepada Hizbullah, kami akan bertindak,” tambahnya. Juru bicara militer Israel menolak berkomentar.

Dua sumber pemberontak senior yang beroperasi di daerah Damaskus mengutip pemantau mereka di pinggiran timur ibukota Suriah, di mana bandara itu berada, mengatakan bahwa lima serangan telah menghantam sebuah pusat pasokan senjata yang digunakan oleh petempur yang didukung Iran. Televisi al-Manar Lebanon, yang terhubung dengan Hizbullah, mengatakan pertanda awal serangan tersebut terjadi pada gudang dan tangki bahan bakar yang hanya menyebabkan kerusakan material dan tidak ada korban jiwa. Sumber intelijen setempat, yang meminta namanya tidak

disebutkan, mengatakan bahwa pusat pasokan senjata yang menjadi target serangan, menampung dalam jumlah besar senjata yang dikirim melalui udara oleh Iran, sekutu terkemuka Bashar di wilayah tersebut. Sumber tersebut mengatakan bahwa senjata-senjata itu banyak dipasok untuk sebuah kesatuan tempur yang didukung Iran dan pasukan yang dipimpin oleh Hizbullah. Mereka memiliki ribuan orang petempur yang terlibat dalam beberapa barisan kuat melawan pemberontak Suriah. Media pemerintah Pro-Suriah dan Organisasi Pemantau Hak Asasi Manusia untuk Suriah

yang berlokasi di Inggris pada Kamis melaporkan tentang sebuah ledakan besar di dekat bandara dan pemukiman di pusat Damaskus, penduduk yang tinggal beberapa kilometer dari lokasi ledakan mengatakan bahwa peristiwa itu telah membuatnya terbangun dari tidur. Sumber pemberontak mengatakan serangan tersebut menyebabkan kebakaran, dengan percikan api muncul dari gugus luas militer, yang tertutup. Mereka meyakini tempat tersebut digunakan Teheran untuk memasok senjata kepada petempur dukungan Iran, yang bergerak bersama tentara Suriah. (ant)

Turki Tidak Bisa Gabung UE dengan Konstitusi Baru Brussels | Jurnal Asia Turki akan menutup pintu untuk bergabung dengan Uni Eropa jika mengadopsi perubahan konstitusional yang didukung dalam sebuah referendum pekan lalu, kata anggota parlemen Uni Eropa yang bertanggung jawab atas kesepakatan dengan Ankara pada Rabu. Komentar Kati Piri muncul sehari setelah Presiden Tayyip Erdogan mengatakan bahwa Turki tidak akan menunggu di pintu Eropa selamanya dan dapat meninggalkan perundingan aksesi Uni Eropa jika terjadi peningkatan Islamofobia dan tetap adanya permusuhan dari beberapa negara anggota. Anggota parlemen kiri-tengah B elanda, yang merupakan “pelapor” mengenai Turki, itu mengatakan kepada wartawan menjelang debat paripurna t e n t a n g Tu r k i b a h wa j i k a

Erdogan mendorong semua perubahan, yang akan menambah kekuasaannya, maka Uni Eropa harus secara resmi menunda perundingan tentang keanggotaan yang telah lama tertunda itu. “Karena Turki dengan konstitusi semacam itu tidak dapat menjadi anggota Uni Eropa, juga tidak masuk akal untuk melanjutkan pembahasan mengenai aksesi,” kata Piri, mengulang pernyataan sejumlah tokoh terkemuka lainnya di legislatif, yang tahun lalu mengeluarkan sebuah resolusi yang tidak mengikat yang menyerukan penghentian proses. Pada Senin, komisaris eksekutif Uni Eropa yang bertanggung jawab atas aplikasi keanggotaan, Johannes Hahn, meminta menteri luar negeri Uni Eropa untuk mempertimbangkan mengakhiri proses aksesi Turki saat mereka bertemu di Malta pada Jumat.

Seperti Hahn, Piri menyarankan agar Brussels bisa meningkatkan perundingan untuk meningkatkan serikat pabean yang sudah dimiliki Turki bersama Uni Eropa selama dua atau tiga tahun mendatang. Dia mengatakan bahwa proses tersebut juga dapat memberi waktu Eropa untuk meyakinkan Turki untuk mengubah kebijakan yang menurut para pemimpin Uni Eropa merongrong demokrasi Turki. Sementara itu, jajak pendapat telah menunjukkan keunggulan tipis bagi suara “Ya” sebagai tanda dukungan bagi referendum yang akan menggantikan demokrasi parlementer Turki dengan sebuah kepresidenan yang berkuasa penuh dan memungkinkan Erdogan berada di tampuk kekuasaan hingga sedikit-dikitnya pada 2029. Hasil referendum juga akan

membentuk hubungan yang renggang antara Turki dengan Uni Eropa (UE). Negara anggota NATO itu telah meredam arus migran -- kebanyakan pengungsi dari perang-perang yang berkecamuk di Suriah dan Irak - masuk ke wilayah blok itu tetapi Erdogan menyatakan ia mungkin mengkaji ulang persetujuan itu setelah pemungutan suara tersebut. Referendum itu telah membelah Turki. Erdogan dan pendukungnya mengatakan perubahan-perubahan diperlukan untuk mengamandemen konstitusi yang berlaku saat ini, menghadapi tantangan politik dan keamanan yang negara itu hadapi, dan menghindari pemerintahanpemerintahan koalisi yang rentan seperti terjadi di masa lalu. Pe n e n t a n g m e n ya t a k a n referendum itu merupakan satu langkah menuju pemerintahan yang dipimpin oleh penguasa

otoriter di sebuah negara tempat 40.000 orang telah ditangkap dan 120.000 dipecat atau di-PHK dalam penumpasan menyusul kudeta yang gagal Juli lalu. Aksi pemerintah itu mengundang kritik dari para sekutu Turki di Barat dan kelompok hak asasi manusia. Hubungan Turki dengan Eropa mencapai titik rendah selama kampanye referendum itu ketika negara anggota UE, termasuk Jerman dan Belanda, melarang menteri Turki mengadakan kampanye untuk mencari dukungan bagi perubahan tersebut. Erdogan menyebut larangan itu “tindakan Nazi” dan mengatakan Turki dapat mempertimbangkan kembali hubungan dengan UE setelah bertahun-tahun mengupayakan menjadi anggota kelompok tersebut. Demikian laporan Reuters. (ant)

Abuja | Jurnal Asia Wabah meningitis di Nigeria menewaskan 813 orang sepanjang tahun ini, kata menteri kesehatan Nigeria, dengan bantuan berusaha mengatasi lonjakan infeksi di negara berpenduduk paling padat di Afrika itu. Pe m e r i n t a h p a d a R a b u menyetujui pencarian dari rumah ke rumah di Nigeria utara untuk menemukan penderita meningitis agar mereka mendapat vaksinasi dan perawatan, kata Isaac Adewole kepada wartawan setelah rapat kabinet dipimpin wakil presiden Yemi Osinbajo. Negara Afrika barat itu pada April meluncurkan vaksinasi massal sebagai bagian dari tanggap darurat terhadap wabah penyakit tersebut di negara bagian barat laut negara itu, kata Pusat Pengendalian Penyakit Nigeria (NCDC).

NCDC mengatakan bahwa infeksi tersebut menewaskan 33 orang pada 2016. Le b ih d a r i 2 . 0 0 0 o ra n g tewas karena wabah penyakit di Nigeria pada 2009, dengan perawatan kesehatan dasar terbatas di daerah pedesaan, di mana kebanyakan orang hidup dengan penghasilan kurang dari 2 dolar AS per hari, meskipun sumber daya minyak mereka sangat besar. Meningitis adalah radang jaringan yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang, yang disebabkan infeksi virus atau bakteri. Wabah itu menyebar terutama melalui ciuman, bersin, batuk dan lingkungan tempat tinggal. NCDC bekerja sama dengan Badan Kesehatan Dunia, Dana Anak-anak PBB and Dokter Tanpa Perbatasan untuk mengendalikan wabah tersebut. (ant)

Maroko Sita 420 Ton Plastik Terlarang Rabat | Jurnal Asia Pemerintah Maroko telah menyita lebih dari 420 ton tas plastik sejak awal pemberlakuan p e ra t u ra n ya n g m e l a ra n g penggunaan tas tersebut 10 bulan lalu, kata Kementerian Dalam Negeri Maroko pada Rabu (26/4). Pada 1 Juli tahun lalu, Maroko mulai memberlakukan larangan terhadap tas plastik di seluruh negeri itu, setelah parlemennya mensahkan rancangan peraturan bersejarah yang melarang produksi, import, penjualan dan penyebaran tas plastik di seluruh kerajaan di Afrika Utara tersebut. Sejak itu, “lebih dari 421 ton tas plastik, 70 mesin produksi dan 16 kendaraan” disita dan 5 5 o ra n g d i t a n g k a p, k a t a Kementerian tersebut di dalam satu pernyataan, sebagaimana d i l a p o r k a n X i n h u a - -ya n g dipantau Antara di Jakarta, Kamis siang. Selama tiga bulan pertama 2 0 1 7, K e m e n t e r i a n i t u menyatakan sebanyak 36 ton tas

plastik dan 51 mesin disita dalam operasi yang bertujuan melucuti perangkat produksi tas tersebut secara gelap. Maroko mendorong produksi tas yang ramah lingkungan, dan telah menyiapkan dana sebanyak 21,8 juta dolar AS untuk membantu perusahaan yang terpengaruh oleh peraturan itu. Tindakan tersebut adalah bagian dari upaya kesadaran lingkungan hidup yang lebih besar di seluruh negeri tersebut untuk melancarkan tindakan atau perbuatan yang bertujuan menyamatkan Bumi dari segala kerusakan akibat ulah manusia; cara penyelamatannya dilakukan dengan program yang lebih dititik-beratkan pada penghijauan lingkungan hidup. Maroko bersama dengan Kosta Rika, Bhutan dan Ethiopia termasuk negara yang paling hijau di dunia, kenyataan yang s e bagia n dis e babk a n o le h sasaran ambisiusnya untuk menindak buangan gas karbon. (ant)

Serangan AS terhadap Suriah Ancaman bagi Tentara Rusia Moskow | Jurnal Asia Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengeluh pada Rabu bahwa serangan peluru kendali AS terhadap pangkalan udara Suriah awal bulan ini telah menimbulkan ancaman bagi tentara Rusia dan memaksa Moskow mengambil tindakan lebih untuk melindungi mereka. Berbicara di sebuah konferensi keamanan di Moskow, Shoigu menyatakan ulang pandangan Rusia terhadap serangan yang Washington lakukan sebagai tanggapan atas serangan senjata kimia mematikan yang mereka yakini dilakukan oleh pasukan pemerintah Suriah adalah suatu bentuk pelanggaran terhadap hukum internasional. Para pejabat AS mengatakan bahwa pada saat mereka memberi informasi kepada pasukan Rusia menjelang aksi serangan dilancarkan, tidak ada personil Rusia yang terluka dalam serangan tersebut. Mereka juga mengatakan b a h w a s e ra n g a n t e r s e b u t hanya menghantam pelataran

jet militer Suriah, namun citra satelit memperlihatkan bahwa basis yang diserang adalah pelataran bagi pasukan khusus dan helikopter militer Rusia, yang dikirim sebagai bagian dari usaha Kremlin membantu pemerintah Suriah memerangi kelompok IS dan kelompok petempur lainnya. “Tindakan Washington itu menciptakan ancaman bagi kehidupan prajurit kita yang tengah memerangi terorisme di Suriah,” kata Shoigu. “Tindakan itu memaksa kami melakukan tindakan lebih untuk memastikan keamanan bagi pasukan Rusia.” tambahnya namun tidak menyebutkan tindakan seperti apa yang akan diberikan. Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan bahwa setelah serangan AS itu pertahanan udara Suriah akan ditingkatkan, sementara Perdana Menteri Dmitry Medvedev mengeluh bahwa serangan itu hanya menjadikan satu langkah lagi timbulnya bentrokan dengan militer Rusia. (ant) Ilustrasi


sambungan

Jumat, 28 april 2017

11

MK Perintahkan Pemungutan Suara Ulang Pilkada Kabupaten Gayo Lues Jakarta | Jurnal Asia Majelis hakim Mahka mah Konstitusi (MK) memerintahkan Komisi Pemilihan Umum melak­ sa nakan pemungutan suara ulang pemilihan kepala daerah Ka bupaten Gayo Lues, Aceh. Perintah ini diberikan Ketua MK Arief Hidayat dalam pembacaan putusan gugatan hasil pemilihan kepala daerah. “Mengabulkan permohonan pe mohon untuk sebagian,” kata Arief Hidayat di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu 26 April 2017. Ia pun membatalkan Keputusan KPU 08/KPPS/KPU/34599/02/2017 tentang penetapan rekap hasil penghitungan suara Gayo Lues. MK memerintahkan beberapa tempat pemungutan suara mela­ kukan pemungutan suara ulang. Beberapa di antaranya TPS 3 Kampung Kerukunan, Kecamatan Kutapanjang, TPS 01 Kampung Rikit, Kecamatan Kutapanjang, TPS 1 Kampung Tungel Baru, Kecamatan Rikit Gaib, TPS 01 Kampung Bumem Buntul, Keca­ matan Blang Pegayon, dan TPS 03 Kecamatan Blangkejeren. Selain itu, ia memerintahkan KPU RI dan Bawaslu RI melakukan

supervisi terhadap pemungutan suara ulang tersebut. Kedua lembaga tersebut, kata dia, harus melaporkan hasil supervisi ke Mahkamah paling lambat 7 hari setelah penetapan hasil pemungutan suara ulang. Pasangan calon Abdul Dasar dan Rajab Marwan mengajukan gugatan hasil pemilihan kepala daerah ke MK. Berdasarkan peng hitungan suara oleh KPU Gayo Lues, pasangan nomor dua tersebut mendapatkan 20.331 suara berselisih 784 suara dengan pasangan calon nomor tiga HM. Amru­Said Sani dengan 21.115 suara. Ku a s a h u k u m p e m o h o n , Im ran Mahfudi, menyatakan ada indikasi pelanggaran oleh Ko misi Independen Pemilihan yang terstruktur, sistematis, dan masif. “Salah satunya terjadi pen­ coblosan dua kali,” katanya. Kuasa hukum KIP, Bambang Sagiran, membenarkan ada­ nya pencoblosan dua kali di beberapa daerah di Gayo Lues. Namun, perkara tersebut sudah diselesaikan melalui ranah hu­ kum. Ia pun menganggap dalil pemohon terkait kecurangan tidak jelas. (mtv)

Golkar, Gerindra, PKB Tolak Hak Angket Jakarta | Jurnal Asia Partai Golkar, Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa me­ nolak usulan penggunaan hak angket terhadap Komisi Pem­ berantasan Korupsi untuk mem­ buka rekaman tersangka kasus pemberian keterangan palsu dalam perkara korupsi kartu tanda penduduk elektronik (e­KTP) Miryam S. Haryani. Kepada wartawan di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (27/4), Sekretaris Fraksi Partai Golkar Agus Gumiwang menegaskan Partai Golkar tidak dalam posisi mendukung hak angket. “Kami justru mengimbau untuk teman­teman berpikiran lebih jernih karena apapun yang menjadi isu di sana bisa dibahas kembali dalam komisi tiga,” kata Agus. Dalam rapat paripurna hari ini, DPR belum membahas usulan hak angket, dan hanya membacakan surat permohonan hak angket yang diusulkan sejumlah anggota Komisi III DPR. Wakil Ketua DPR Fadli Zon, saat membuka rapat paripurna, hanya membacakan empat surat masuk untuk pim­ pinan dewan, dua di antaranya berasal dari DPR tentang hak angket tersebut. DPR mengusulkan hak angket untuk menyelidiki pengakuan Miryam yang mengaku ditekan oleh anggota DPR saat diperiksa KPK. Pengakuan itu diungkapkan Miryam saat berada di Kantor Pengara Elza Syarief. Pengacara Elza Syarief, Farhat Abbas me­ nyebut inisial dua orang anggota yang mengancam Miryam, yakni orang suruhan SN dan RA. M e s k i Pa r t a i G o l k a r t a k men dukung hak angket, Agus mengatakan tidak bisa melarang anggota yang akan mendukung hak angket, karena selain meru­

pakan hak anggota, hak angket dinilai bisa menyelesaikan per­ soalan terhadap KPK. “Silakan memakai atau tidak memakai. Kalau ada teman fraksi yang sudah tanda tangan, tidak masalah kami tidak akan berikan sanksi. Karena kami mengerti apabila ada keinginan dari mereka umtuk mendapat jawaban yang diinginkan,” ucapnya. Sikap penolakan juga dilaku­ kan Partai Gerindra. Sekretaris Fraksi Partai Gerindra Fary Djemi Francis mengatakan, ada dua alasan Gerindra menolak hak angket. “Pertama kalau memang be­ lum mendapat informasi ya ka­ mi minta cukup dipanggil saja dari rapat dengar pendapat dan sebagainya,” ujar Fary. Alasan kedua, kata dia, Ge­ rindra belum mendapat urgensi penggunaan usulan hak angket sebagaimana diatur dalam Un­ dang­undang MPR, DPR, DPD dan DPRD. “Kalau hanya ingin mendapat informasi kan sudah pernah dipanggil, ya panggil lagi,” katanya. Gerindra, menurut Fary, akan menarik tanda tangan anggota yang akan menggunakan usulan hak tersebut. Dia mengklaim, di fraksinya usulan itu baru ditandatangani satu orang, yakni Wakil Ketua Komisi III DPR Des­ mond Junaidi Mahesa. “Setahu saya belum ada ang­ gota fraksi yg tandatangan selain Desmond. Saya akan cek, kalau ada saya minta tarik,” ujarnya. Wakil Sekretaris Jenderal PKB Daniel Johan mengatakan, fraksinya telah memerintahkan semua anggota untuk menolak usulan hak angket. “PKB me­ merintahkan kepada seluruh anggota FPKB untuk menolak,” kata Daniel. (cnn)

Proyek Listrik......................................... Mr Yuan Huan Feng me­ ngucapkan terima kasih atas masukan yang diberikan Wali kota tersebut. Untuk itu mereka akan melakukan pemeriksaan dengan teliti, sehingga tidak salah

beli lahan. Setelah itu Mr Yuan memberikan cindera mata kepada Wali kota sebagai ungkapan rasa terima kasih atas penerimaan dan dukungan yang diberikan. (put)

Ribuan Rumah ....................................... Ketika ditanyakan penyebab bajir itu, Pendi mengatakan, sebagian anak sungai yang terdapat di Belawan sudah tertutup sehingga banjir tersebut akhirnya menggenangi jalan dan rumah masyarakat di Kecamatan

Belawan. “Selain itu, hutan mangrove yang ada di Belawan, saat ini banyak dijadikan pemukiman penduduk dan areal pergudangan,” kata Pendi juga Sekretaris DPD HNSI Sumut. (ant)

Penghuni Rumah.................................... Tak berhenti sampai disitu, sekitar pukul 16.00 WIB, Jes­ sica anak korban yang juga baru pulang juga disekap oleh tersangka. Dibawah ancaman senjata tajam, kedua korban yang kakak­beradik ini tidak berkutik. “Selanjutnya bandit tersebut menggasak dua handphone milik korban, dan uang tunai ratusan ribu rupiah. Wendy keluar meninggalkan rumah melalui tembok yang dijebol sebelumnya,” ucap Kapolsek. Sementara, selang beberapa saat kemudian, kedua korban berhasil melepaskan diri dari ikatan, lalu keluar rumah berteriak histeris meminta tolong kepada warga. Mendengar teriakan itu, warga lalu mencari perampok yang telah kabur. Pria dengan 1 melati emas dipundaknya ini mengatakan, polisi yang mendapat informasi segera melakukan penyelidikan.

Keesokan harinya, Sabtu (22/4) tersangka akhirnya diciduk petu­ gas Unit Reskrim Polsek Medan Baru di kawasan Hamparan Perak. Ronni mengutarakan, dalam penangkapan ini pihaknya me­ ngamankan barang bukti martil, pisau, dan handphone. Usai dibekuk, tersangka lalu diboyong ke Polsek Medan Baru untuk menjalani pemeriksaan. “Tersangka mengakui per­ buatannya, dia dijerat dengan Pasal 365 Kuhpidana mengenai pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman 7 tahun kurungan penjara,” tan­ dasnya. Sementara, tersangka ber­ dalih dirinya nekad melakukan peram pokan lantaran tidak mempunyai uang untuk pergi ke Malaysia. “Sudah lama saya intai rumahnya, saya gak ada duit mau ke Malaysia,” kilahnya. (bowo)

Jurnal Asia | Ant: Irwansyah Putra

PERAWATAN SAPI UNGGUL LOKAL. Peternak memegang sapi unggul lokal Aceh miliknya di Desa Pango Deah, Banda Aceh, Aceh, Kamis (28/4). Sapi tersebut dalam pertumbuhannya harus mendapat latihan dan perwatan khusus guna mendapatkan kepadatan daging sehingga harga jualnya lebih tinggi dibanding jenis sapi lain.

Kementerian agama siapkan Regulasi audit Paket umrah Jakarta | Jurnal Asia Direktur Umrah dan Haji Khusus Muhajirin Yanis mengatakan saat ini pihaknya sedang mempersiapkan regulasi yang mengatur biaya perjalanan ibadah umrah. Regulasi tersebut menyusul minat masyarakat untuk menunaikan ibadah umrah yang terus meningkat. Paket umrah yang ditawarkan Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) juga semakin beragam, termasuk paket umrah murah (promo) yang belakangan memunculkan beberapa masalah penundaan keberangkatan je­ maah.

“Regulasi ini akan mengatur agar ke depan pemerintah me­ miliki kewenangan untuk meng­ audit paket­paket umrah. Dan bila dinilai tidak rasional, paket umrah tersebut dapat dihentikan,” ujar Muhajirin Yanis dalam siaran resmi Kementerian Agama, Kamis (27/4). Muhajirin menuturkan saat ini banyak masukan dari sejumlah pihak, termasuk Asosiasi Umrah, agar Kementerian Agama dapat menetapkan harga minimal pe­ nyelenggaraan perjalanan ibadah umrah. Sebagian dari mereka bahkan ada yang merilis harga dasar biaya perjalanan umrah ka rena Kementerian Agama tidak kunjung menetapkan batas minimalnya. Muhajirin membantah ang ­ gapan bahwa Kementerian Aga­ ma tak peduli atas desakan penetapan harga minimal. Dia menjelaskan, fatwa Komisi Pe­ ngawas Persaingan Usaha (KPPU)

membatasi Kemenag untuk me­ netapkan harga minimal. Ia juga mengaku telah berkonsultasi secara normal di kantor KPPU. Menurut KPPU, penetapan harga minimal umrah akan membatasi hak konsumen untuk mendapat harga kompetitif. “Oleh KPPU, Kemenag diminta menetapkan layanan minimal umrah, bukan harga minimal umrah,” tutur Muhajirin. Ia menambahkan, Ke men ­ terian Agama juga terus meng­ kampanyekan gerakan nasional 5 Pasti Umrah. Jemaah yang akan mendaftar umrah harus memastikan penyelenggaranya berizin resmi, jadwal keberang­ katan, penerbangan, hotel, dan visanya. “Diharapkan, dengan kam­ panye yang masif, akan semakin sedikit masyarakat yang terjebak rayuan para travel yang tidak bertanggung jawab,” ucapnya. (ant)

Bank Danamon Digugat Rp1 Triliun Jakarta | Jurnal Asia PT Bank Danamon Indonesia Tbk digugat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan atas pembayaran saham pendiri B ank Kopra Indonesia. Bank Kopra Indonesia adalah cikal bakal lahirnya Bank Danamon di tahun 1976. Adalah Taty Djuairiah dan Irene Ratnawati Rusli yang mengajukan gugatan tersebut. Keduanya adalah anak pendiri Bank Kopra Daud Badaruddin dan Roesli Halil yang telah meninggal dunia. Ta ty d a n I r e n e ko m p a k mengatakan bahwa orangtuanya adalah pemegang saham seri A Bank Kopera masing­masing 104 saham milik Daud dan 253 saham milik Roesli. Mereka kini menuntut pembayaran atas saham Bank Kopra yang sudah sulih nama menjadi Bank Danamon itu. Merujuk rekam jejakknya, jauh sebelum menjadi Bank Danamon, Bank Kopra Indonesia berdiri sejak 1956. Dua tahun berselang, Bank Kopra berganti menjadi PT Bank Persatuan Nasional atau PT Union National Bank Limited

pada tahun 1958. Kemudian, berubah nama lagi menjadi PT Bank Danamon Indonesia Tbk pada tahun 1976. Kedua ahli waris ini mengaku berhak atas saham­saham bank yang memiliki kode saham BDMN di Bursa Efek Indonesia. Sebab, perubahan nama menjadi Bank Danamon bukan merupakan penyatuan (merger) ataupun pengalihan. Oleh karena itu, pengguhat mengklaim seluruh saham yang tercatat pada Bank Persatuan Nasional masuk dengan sendiri­ nya ke dalam Bank Danamon. “Termasuk dalam hal ini para pemilik dan pemegang saham sebelumnya,” kata Hasanuddin Nasution, kuasa hukum Taty dan Irene, Kamis (27/4). Hasanuddin mengatakan, kedua kliennya tidak pernah menjual, mengalihkan, dan memindah tangankan saham­ saham miliknya kepada siapapun, termasuk ke Raden Soetrisno Usman Admajaja, yang saat ini menjadi Presiden Komisaris Bank Danamon.

Menurutnya, lantaran tak ada pengalihan hak apapun, hingga saat ini, para penggugat masih berhak atas deviden saham orang tua mereka di Bank Danamon. Turut tergugat, adalah Direktur Utama Bank Danamon Sing Seow Wah, dan dua Presiden Komisaris Raden Soetrisno serta Usman Admajaja sebagai tergugat II, III, dan IV. Hasanuddin juga mengatakan, setelah terjadinya perubahan na­ ma menjadi Bank Danamon , 14 pendiri Bank Persatuan Nasional (termasuk penggugat) telah berupaya untuk mendapatkan hak pembayaran atas saham­ saham mereka. Namun, hanya satu pendiri Bank Persatuan Nasional Hias Daeng Tompo yang mendapatkan pembayaran Rp 11 juta pada 14 Juli 1976. Pendiri lainnya tidak. Tati dan Irene mengatakan, saat itu, pihak Daud ditawari kompensasi dari 104 saham. Tapi mereka menolak karena tidak disertai dengan pembuatan berita secara resmi. (ant/kc)

May Day ..................................................................................... Aliansi Pekerja Buruh Deli Serdang yang terdiri dari 14 elemen yaitu DPC F SB KIKES SBSI, DPC F SB KAMIPARHO, BPC SBMI Merdeka, SP BERDIKARI, SBSI 1992, DPC SBSI HUKATAN, DPC SBSI SEJATI, PC SPPP SPSI, DPC KEP SPSI, DPC RTMM SPSI, BPC KBI, SBMI MANDIRI, DPC SBSU dan KBI dengan ketua panitia Baginda Harahap. “Sedangkan SBSI 1992 di Kabupaten Deli Serdang pimpinan Ahmad Albar melaksanakan ke­ giatan bakti sosial berupa donor darah bekerja sama dengan PMI Deli Serdang bertempat di DPC SBSI 1992 Jalan Perintis Kemerdekaan Dusun IV Desa Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang dengan jumlah massa kurang lebih 150 orang,” tutur Rina. Sedangkan untuk wilayah Ka­ bupaten Labuhan Batu dengan kegiatan hiburan rakyat bertem­ pat di Gedung Nasional Rantau Prapat yang diikuti oleh 7 elemen (SERBUNDO) pimpinan Ishak, DPC SBSI pimpinan A Zega, SPPP pimpinan Ismail Tambunuan,

SPBUN PTP III pimpinan Anto Ba­ ngun, BPSBPI pimpinan Siman, SPM pimpinan Sofyan Ginting dan KBP pimpinan Bahrinel Hasibuan yang diperkirakan berjumlah 2.000 orang. Untuk wilayah Kabupaten Tapanuli Utara, massa buruh akan melaksanakan kegiatan unjuk rasa damai di PT SOL dan kantor Pemda Taput yang diikuti oleh elemen Serikat Buruh SPTI – SPSI Taput yang dipimpin Goklit Hutauruk dan SBSI Taput yang dipimpin Sanggam Lumban Tobing dengan jumlah massa kurang lebih 700 orang dengan tuntutan penambahan kerja dari SPSI, naikkan Upah Minimum Regional (UMR) dan utamakan pekerja lokal. “Wilayah Kabupaten Pematang Siantar DPC SBSI pimpinan Ramlan Sinaga dan DPC – FTA SBSI pimpinan Ramlan Hutabarat akan melaksanakan kegiatan pawai keliling kota Pematang Siantar menggunakan kendaraan bermotor dengan massa sekitar 500 orang,” terangnya. Sementara itu, Kasubbid Pen­

mas Bid Humas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan menambahkan, pelaksanaan hari buruh Inter­ nasional di wilayah Sumatera Utara khususnya di wilayah Kota Medan dimungkinkan disusupi oleh berbagai kepentingan tim sukses Pilkada Kabupaten /Kota 2017 oleh parpol, calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang akan maju menjadi peserta Pe milukada 2017 di Provinsi Sumatera Utara “Mereka akan memanfaatkan penolakan terhadap kebijakan pemerintah yang mereka nilai tidak berpihak kepada rakyat. Adapun perkiraan kerawanan yang kemungkinan terjadi di lokasi konsentrasi massa adalah sabotase, penembak gelap, te­ ror bom, aksi unjuk rasa yang dilakukan dengan cara kurang santun, melempar dan memaki petugas,” kata Nainggolan. Karena itu, Polda Sumut meng­ imbau kepada masyarakat untuk tidak bertindak anarkis. “Berunjuk rasalah dengan damai dan tertib,” pinta Nainggolan. (ial)

Kapal ‘Genset Raksasa’ Turki Tiba di Sumut Sebelum Lebaran Jakarta | Jurnal Asia Upaya PLN dalam mencapai surplus listrik di Sumatera Utara (Sumut) terus dilakukan dengan berbagai pendekatan dan metode. Salah satunya dilakukan dengan mendatangkan kapal pembangkit listrik atau Marine Vessel Power Plant (MVPP) dari Turki. MVPP yang diberangkatkan dari Istanbul, Minggu (23/4), ini membutuhkan waktu 21 hari untuk tiba di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Kehadiran ka­ pal ‘genset raksasa’ ini akan menambah cadangan pasokan listrik Sumut. Dengan begitu, pelayanan lis trik kepada ma­ syarakat dapat meningkat. “Kehadiran MVPP ini akan menambah suplai listrik sebesar 240 MW. Jumlah pasokan daya listrik pada sistem Sumatera Utara dipastikan aman,” ung­ kap Direktur Bisnis Regional Su­ matera PLN, Amir Rosidin, dalam keterangan tertulis, Kamis (26/4). Saat ini, daya mampu rata­rata Sistem Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) sebesar 2.100 MW dan beban puncak tertinggi pada bulan Mei mencapai 2.075 MW.

Maka, dengan tambahan daya 240 MW dari MVPP tersebut, Sistem Sumbagut memiliki cadangan daya sekitar 265 MW. Amir menambahkan, kapal pembangkit listrik atau Marine Vessel Power Plant (MVPP) merupakan solusi cepat dalam meningkatkan pasokan listrik, sehingga pasokan listrik pada saat lebaran aman Upaya lain yang dilakukan PLN untuk memperkuat sistem kelistrikan Sumatera adalah dengan membangun PLTU Pang­ kalan Susu Unit 3 dan 4 ber­ kapasitas masing­masing 220 MW. Dari sisi transmisi, PLN juga tengah membangun Tol Listrik Sumatera 275 kV yang akan menghubungkan jaringan listrik mulai dari Sumatera Bagian Selatan, Sumatera Bagian Tengah sampai Sumatera Bagian Utara. Berbagai upaya ini diharapkan dapat memperkuat keandalan sis­ tem kelistrikan dan membangun Sumatera menjadi lebih terang benderang, serta meningkatkan rasio elektriikasi Indonesia men­ jadi 97,2% pada tahun 2019. (dtf)

6 Bulan Sekali Anggota Polri Wajib Psikotes Jakarta | Jurnal Asia Maraknya aksi penembakan berujung kematian yang di­ lakukan anggota Polri me nim ­ bulkan keprihatinan banyak pihak. Pertanyaan yang kemudian mun­ cul, apakah selama ini anggota Polri diizinkan meng gunakan senjata tanpa aturan. Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul mengatakan penggunaan senjata api sudah diatur dalam Peraturan Kapolri Nomor 1 ta hun 2009 tentang penggunaan kekuatan pada saat pelaksanaan tugas dalam melakukan tindakan ke­ polisian diatur bagaimana senjata api digunakan sebagai upaya terakhir dari 6 tahapan. Hanya saja dalam praktiknya ada kondisi dimana anggota Polri tak mampu menahan diri ketika mengguna­ kan senjata. “Makanya kita lakukan eva­ luasi setiap 6 bulan. Bentuknya pemeriksaan psikotes setiap 6 bulan hingga satu tahun sekali,” kata Martinus, Kamis (27/4). Pemeriksaan psikologi melalui psikotes, kata Martinus, biasanya disesuaikan dengan keberadaan anggota. Misalnya anggota Polri telah melakukan pengejaran di luar wilayah hukum yang seharusnya maka pemeriksaan

psikologis akan ditunda dalam kurun waktu 6 bulan hingga satu tahun. Selain psikotes, pemeriksaan kesehatan juga keterampilan anggota seperti latihan tembak juga dilakukan. Ketika anggota tidak mampu mencapai sasaram tembak yang ditentukan, maka dia tidak diizinkan untuk memperoleh apalagi menggunakan senjata. “Pangkatnya juga kita ten­ tukan. Pangkat Briptu itu tidak ada kecuali dia dibutuhkan misalnya untuk driver kapolres, maka dia punya kewajiban men­ jaga kapolres ternasuk memiliki senjata api,” ujar Martinus. Meskipun telah dibekali ke­ terampilan dan kemampuan me­ nembak, Martinus mengatakan, seringkali lingkungan juga ber­ pengaruh pada psikis anggota ketika memiliki senjata. Misalnya membawa senjata untuk mengawal bank, kemudian yang bersangkutan diperintahkan untuk ikut razia gabungan, senjata tidak harus dibawa. Hanya saja, sama seperti borgol, senjata dianggap sebagai kelengkapan anggota polisi seluruh dunia. “Hanya memang cara mem­ perolehnya melalui seleksi dan catatanpersyaratan tertentu,” jelas Martinus. (ant)


LenterA AsiA

Jumat, 28 April 2017

12 Pejabat Pyongyang

Korut tak akan Pernah Berhenti Uji nuklir Pyongyang | Jurnal Asia Seorang pejabat pemerintah Korea Utara (Korut) menegaskan bahwa Pyongyang tidak akan pernah berhenti melakukan uji coba senjata nuklir. Sebab, Amerika Serikat (AS) terus melanjutkan tindakan yang dianggap Korut sebagai upaya agresi. AFP | Mohd RASFAN

JELANG KTT ASEAN. Para penembak jitu mengambil posisi untuk berjaga jelang kedatangan Perdana Menteri Malaysia Najib Raazak di Manila, 27 April 2017. Perhimpunan Bangsa­Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) menggelar KTT di Manila, tempat para pemimpin negara anggota blok tersebut akan membahas sengketa teritorial, integrasi ekonomi dan terorisme, dari 28­29 April.

Kemlu: Sikap Beijing Melunak Dalam Sengketa Wilayah Manila | Jurnal Asia Kementerian Luar Negeri Indonesia, pada Rabu (26/4) di sela­sela konferensi tingkat tinggi ASEAN di Manila, menilai sikap Beijing mulai melunak dalam persoalan sengketa wilayah Laut Tiongkok Selatan yang melibatkan sejumlah negara Asia Tenggara. “Saat ini Tiongkok sudah mau mulai terlibat bersama Perhimpunan Bangsa­ Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) dalam persoalan sengketa wilayah, setelah sebelumnya menutup diri,” kata Jose Tavares, Direktur Jenderal Kerjasama ASEAN, Kementerian Luar Negeri Indonesia, kepada sejumlah wartawan. Beijing memang tengah terlibat dalam sengketa wilayah dengan Filipina, Malaysia, Brunei, Vietnam, dan Indonesia terkait status kepemilikan Laut Tiongkok Selatan, sebuah jalur perdagangan penting yang dilewati 50 persen kapal minyak dari seluruh dunia. Menurut perhitungan Bank Dunia, jalur ini tiga kali lebih sibuk dibanding­ kan Terusan Suez yang menghubungkan Timur­Tengah dengan Eropa.

Selain itu, kawasan tersebut juga mengandung cadangan minyak terbukti sedikitnya tujuh milyar barel, dan sekitar 900 trilyun kubik gas alam. Angka tersebut bisa menjadi katalis ekonomi besar bagi negara seperti Filipina, atau mengamankan pasokan energi Tiongkok, kata Bank Dunia. Pentingnya Laut Tiongkok Selatan bagi perdagangan maupun ekonomi internasional itu membuat banyak pihak mendesak agar ASEAN, selaku organisasi regional yang menaungi sebagian pihak yang terlibat sengketa, untuk segera mengambil sikap tegas terhadap Tiongkok. Salah satu usulan penyelesaian ketidakpastian kebebasan pelayaran di Laut Tiongkok Selatan akibat sengketa tersebut adalah usulan kesepakatan pedoman perilaku (code of conduct) yang sudah sejak 15 tahun lalu dirun­ dingkan. Namun macetnya perundingan pedoman perilaku tersebut membuat sebagian pihak menilai ASEAN kurang tegas dalam membela kepentingan

negara anggotanya. “Kami mengakui bahwa ada desakan agar ASEAN bertindak tegas terhadap Tiongkok terkait sengketa ini,” kata Jose. “Namun langkah keras justru akan kurang produktif,” kata dia. Jose menjelaskan bahwa pedoman perilaku adalah aturan yang bertujuan untuk mengubah sesuatu. Dengan demikian aturan tersebut harus bisa diterima dan dilaksanakan secara bersama­sama, bukan hanya oleh ASEAN tapi juga oleh Tiongkok. “Pernyataan keras hanya akan menciptakan ketegangan dan tidak menyelesaikan apa­apa. Saat ini Tiong­ kok sudah mulai mau terlibat dalam perundingan kesepakatan pe doman perilaku. Ini sudah kemajuan,” kata Jose. Selama bertahun­tahun Tiongkok memang tidak mau berunding secara langsung dengan ASEAN sebagai kelompok untuk menyelesaikan seng­ keta wilayah. Negara tersebut lebih memilih pendekatan bilateral untuk persoalan yang sama. (ant)

Lakukan Spionase

Pengadilan Tiongkok Vonis Wanita AS 3,5 Tahun Penjara Beijing | Jurnal Asia Pengadilan Tiongkok telah men­ jatuhkan hukuman kepada seorang pengusaha wanita asal Amerika Serikat (AS), Sandy Phan­Gillis, karena memata­matai. Pengadilan juga memerintahkan Gillis untuk di deportasi. Phan­Gillis dijatuhi hukuman tiga setengah tahun penjara oleh pengadilan di Nanning, namun tidak jelas apakah dia harus menjalaninya atau tidak. Ia ditangkap pada Maret 2015 saat bepergian dengan delegasi bisnis dari Texas melalui Tiongkok daratan. Dia telah menghabiskan lebih dari dua tahun dalam penahanan dan keluarganya secara konsisten menyatakan ia tidak bersalah. Phan­ Gillis, yang memiliki keturunan Tiongkok namun lahir di Vietnam, dituduh melakukan aksi spionase dan mencuri rahasia negara, menurut Kelompok Kerja PBB untuk penahanan

sewenang­wenang, dikutip dari BBC, Kamis (27/4). Pengacaranya, Shang Baojun me­ ngatakan bahwa Gillis diperkirakan akan segera dideportasi, yang berarti dia tidak perlu menjalani hukuman tersebut. Konsultan bisnis berusia 57 tahun, yang tinggal bersama keluarganya di Houston, Texas, berada dalam kondisi yang baik, tambahnya. Seorang juru bicara di kedutaan AS mengatakan pemerintah AS telah menjalin hubungan dengan pemerintah Tiongkok di “tingkat tertinggi” mengenai kasus tersebut. Tahun lalu, Kelompok Kerja PBB untuk Penahanan sewenang­wenang mengkritik Tiongkok sehubungan dengan kasus tersebut. Lembaga itu mengatakan bahwa hal tersebut tidak memperhatikan norma­norma internasional yang berkaitan dengan hak pengadilan yang adil dan kebe­ basan serta keamanan.

Sangat sedikit rincian tentang kasus ini yang telah dirilis karena melibatkan rahasia negara. Namun suami Phan­ Gillis, Jeff Gillis, mengatakan bahwa tuduhan tersebut terkait dengan tuduhan di luar dugaan. Istrinya disebut terlibat kegiatan spionase dalam perjalanan ke Nanning pada tahun 1996, sebelum kembali ke AS dan merekrut orang­orang Tiongkok untuk sebuah organisasi intelijen asing pada tahun 1997 dan 1998. Organisasi intelijen asing yang dimaksud diduga adalah FBI. Ia mengatakan bahwa paspornya menunjukkan bahwa dia tidak me­ lakukan perjalanan ke Tiongkok pada tahun 1996. Phan­Gillis telah membantah melakukan kesalahan dan sebelumnya mengatakan bahwa penahanannya bersifat politis dan tidak kriminal, menurut sebuah surat yang ditulis oleh seorang pejabat konsuler AS di Tiongkok. (snc)

行善要及時, 就像燒開水一樣, 還未燒開前 不要停火, 否則又要重新開始。 KATA PERENUNGAN As a lower that is lovely, colorful and fragrant, even so fruitful is the well – spoken word of one who practices it : Bagaikan sekuntum bunga bewarna indah dan berbau harum, demikian pula berpahala kata – kata mutiara yang diucapkan oleh orang yang melaksanakannya. PUPPHA VAGGA IV : 52

Dalam berbuat kebajikan hendaknya dilakukan pada waktu yang tepat, sama seperti sedang memasak air, jangan mematikan apinya sebelum airnya mendidih, jika tidak, kita harus memulainya dari awal kembali.

- Kata Perenungan Master Cheng Yen -

~ 摘錄自證嚴上人靜思語 ~

Pejabat pemerintah Korut ber­ nama Sok Chol Won kepada CNN, tidak akan memastikan kapan Pyong­ yang melakukan uji coba senjata nuklir keenamnya. Me nurutnya, program nuklir Korut tidak akan terpengaruh oleh kejadian di luar. ”Uji coba nuklir merupakan ba­ gian penting dari upaya lanjutan kami untuk memperkuat kekuatan nuklir kami,” katanya. ”Selama Amerika terus melakukan tindakan agresi yang bermusuhan, kami tidak akan pernah menghentikan uji coba nuklir dan rudal,” katanya lagi, yang dilansir Kamis (27/4). Sok adalah Direktur Institut Hak Asasi Manusia Korut di Akademi Ilmu Pengetahuan Sosial. Namun, dia diberi kuasa untuk memberikan komentar kepada CNN mengenai semua hal tentang Korut. Komentarnya disampaikan saat para anggota kabinet AS merancang tekan­ an berupa sanksi ekonomi dan tekanan diplomatik untuk mengendalikan Korut. Opsi sanksi dipilih AS setelah Gedung Putih melakukan briefing dengan seluruh anggota Senat. Ancaman uji coba nuklir Korut te­ lah mengobarkan situasi di Semenan­ jung Korea. AS bahkan memindah­ kan sejumlah besar perangkat keras militer ke Semenanjung Korea. Kapal induk USS Vinson saat ini sedang dalam perjalanan ke Seme nanjung Korea. Sementara itu, kapal selam bertenaga nuklir,

USS Michigan, telah tiba di sebuah pelabuhan di Korea Selatan pada hari Selasa lalu. AS juga mulai memasang perangkat sistem rudal THAAD DI Korea Selatan. Komandan Pasifik AS menyatakan, sistem rudal THAAD akan beroperasi dalam beberapa hari ke depan. Sok dalam wawancaranya, me­ nga takan latihan artileri besar­ besaran yang digelar Korut pada hari Selasa lalu menjadi peringatan bagi Presiden AS Donald Trump. ”Latihan ini merupakan respons langsung terhadap tindakan ‘agresi’ oleh Amerika Serikat,” katanya. Meski latihan perang dramatis digelar masing­masing pihak, baik Korut maupun AS yang bergabung dengan Korea Selatan, namun analis meyakini konlik langsung tidak akan terjadi. ”Kami berada dalam fase perang yang mengerikan,” kata Euan Gra­ ham, Direktur Program Keamanan Internasional di Lowy Institute di Sydney, yang menulis untuk CNN. ”Jika ada motif yang mendasari tindakan keras Washington yang me­ ningkat, itu membuat orang­orang Tiongkok cukup bingung sehingga me reka menjadi serius dengan sanksi­sanksi yang melampaui penegakan tokenistik,” imbuh dia yang meyakini Tiongkok akan mene­ kan sekutunya, Korut. Lenyapkan AS Terpisah, Korea Utara (Korut) membual siap melenyapkan Amerika Serikat (AS) dengan “lima juta bom nuklir” yang ditembakkan tentara remaja. Sesumbar Korut ini muncul dalam publikasi Korean Central News Agency (KCNA), media rezim Pyong­ yang yang dipimpin Kim Jong­un. Gertakan Pyongyang dengan li­ ma juta bom nuklir itu diragukan. SINDOnews pada pemberitaan 11 April 2017 lalu merinci kekuatan militer Korut dengan data dari Global Firepower, di mana jumlah bom nuklir yang dimiliki rezim Kim Jong­ un hanya sekitar 10 unit. Rincian kekuatan militer Pyong­ yang itu antara lain, tentara aktif sebanyak 700.000 personel. ten­

tara cadangan sebanyak 4,5 juta personel. Total pesawat 944 unit. Jumlah kapal perang perusak tak terdeteksi. Kemudian ang garan pertahanan tahunan mencapai USD7.500.000.000. Jumlah artileri derek sebanyak 4.500 unit dan stok bom nuklir 10 unit. Tapi, KCNA melaporkan pihak Cen­ tral Committee of the Kimilsungist­ Kimjongilist Youth League, sebuah komite tentara pemuda Korut, bisa meluncurkan serangan bom nuklir yang bisa melenyapkan AS. ”Para pemuda tersebut menjaga diri siap berperang tanpa ampun untuk melenyapkan kelompok setan (AS) dengan lima juta bom nuklir,” bunyi laporan KCNA, yang dilansir Daily Star, Rabu (26/4). Komite itu menyebut AS mencoba membawa bencana nuklir ke negara yang tidak dapat diganggu gugat. Komite tersebut dalam pesan lainnya juga memperingatkan bahwa “bumi akan hancur” saat serangan diluncurkan. Peringatan itu muncul saat Kim Jong­un meluncurkan latihan militer terbesar yang pernah ada. Manuver Pyongyang tersebut menampilkan senjata artileri dalam jumlah besar. Dalam berbagai dokumen foto juga tampak ratusan tank Korut berjejer di sepanjang kota pesisir timur Wonsan saat pamer kekuatan untuk merayakan hari jadi militer Pyongyang yang ke­85 tahun. Sebagai tanggapan, pasukan AS dan Korea Selatan juga menggelar latihan perang provokatif di dekat perbatasan Korut. Sekitar 2.000 tentara AS dan Korea Selatan turun ke medan latihan tempur di Seungjin, Pocheon, Korea Selatan, yang dekat dengan perbatasan Korut. Analis senior Jonathan Pollack dari kelompok think tank Brookings Institution memperingatkan risiko yang akan dialami AS jika konfrontasi dengan Korut. ”Kita bisa tersandung sia­sia ke dalam apa yang menjadi krisis terbesar di Asia Timur sejak AS melakukan intervensi dalam Perang Korea pada tahun 1950,” katanya. (snc)


13

sp rt

Jumat, 28 April 2017

puncak La Liga semakin Memanas Barcelona | Jurnal Asia Barcelona dan Real Madrid terus bersaing ketat di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol. Hingga pekan ke-34, kedua tim samasama mengoleksi 78 poin. Namun, Los Blancos baru memainkan 33 pertandingan, satu laga lebih sedikit dibandingkan Blaugrana. Tiga angka tambahan Barcelona didapat setelah membantai Osasuna 7-1 di Camp Nou, Kamis (27/4) dinihari WIB. Hasil laga itu sempat mengantar Barca bertengger di puncak klasemen. Namun dalam hitungan jam mereka kembali tak bisa bernafas lega karena Madrid juga dapat kemenangan meyakinkan. Madrid mengalahkan Deportivo La Coruna dengan skor 6-2. Baik Barcelona maupun Madrid menurunkan mayoritas skuat pelapis dalam laga tersebut. Hal itu dilakukan demi menjaga kebugaran para pemain inti jelang persaingan pada akhir musim ini.

Pada laga Barcelona kontra Osasuna, Lionel Messi, Andre Gomes, dan Paco Alcacer masingmasing menyumbangkan dua gol. Adapun satu gol lain dicetak Javier Mascherano yang membuka catatan gol perdana untuk Barcelona dalam 319 laga. Unggul telak dan mencetak banyak gol membuat Luis Enrique puas. Barcelona disebutnya berhasil menjawab tantangan saat lawan sempat memperkecil kedudukan. “Saya pikir ini penampilan yang komplet. Saat mereka memperkecil kedudukan 2-1, yang mana menjadi momen paling buruk karena mereka kembali ke permainan dan Anda tak akan tahu (apa yang bakal terjadi). Kami mampu tancap gas dan menuntaskan perlawanan,” ucap Enrique. Atas tim juru kunci itu Barca memang tampil superior. Selain menguasai 74% penguasaan bola, Barca total membuat 15 upaya mencetak gol dengan 10 di antaranya on target. “Dengan cara kami bermain, kami layak dapat kemenangan besar,” lanjut Enrique. Enrique menyebut dominasi pengusaan bola sebagai kunci

kemenangan besar timnya atas Osasuna. “Laga menghadapi Osasuna merupakan kesempatan bagi para pemain yang memiliki menit bermain yang minim. Kami memulai pertandingan dengan baik dengan memegang kendali sepanjang 90 menit,” kata Enrique. “Babak kedua kami melakukan kesalahan dengan membiarkan Osasuna terlibat dalam permainan. Namun, pada akhirnya kami mampu mempertahankan intensitas dan ritme permainan dengan cepat.” Sementara di Stadion Riazor, markas Deportivo La Coruna, Madrid tampil garang tanpa trio Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan Karim Benzema. Dari gelontoran enam gol, dua di antaranya dicetak James Rodriguez. Enrique sendiri meyakini kejutankejutan akan dialami Barcelona dan Madrid pada pekan-pekan pamungkas La Liga Primera. Setiap lawan punya potensi menyulitkan. Jika melihat sisa perjalanan kedua tim musim ini, Madrid terbilang yang paling rumit. Fokus mereka harus terpecah dengan Liga Champions, yang akan berhadapan dengan Atletico Madrid di babak semiinal.

Rotasi Pemain Tak Pengaruhi Kekuatan Madrid Madrid | Jurnal Asia Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memberi apresiasi kepada para pemain lapis keduanya setelah meraih kemenangan 6-2 atas Deportivo La Coruna dalam lanjutan Primera Division La Liga di Stadion Riazor La Coruna, Rabu (26/4). “Kami menciptakan banyak peluang pada babak pertama. Pemain yang tampil pada laga tadi kebanyakan bukan skuat reguler. Namun, sesungguhnya permainan dan sikap disiplin yang diperlihatkan mereka sungguh menakjubkan,” kata Zidane. “Saya sangat senang dengan penampilan serta gol-gol yang diciptakan setiap pemain. Para penggawa yang jarang mendapatkan tempat utama justru tampil lebih fokus dan tak memperlihatkan perbedaan dengan pemain utama.” Zidane kembali memberlakukan

sistem rotasi pemain di tengah padatnya jadwal. Selain Gareth Bale yang cedera, anggota BBC lainnya, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema tak dimainkan sang pelatih pada laga tersebut. Sebagai gantinya, Zidane menurunkan James Rodriguez, Marco Asensio dan Alvaro Morata sebagai trio di lini depan. Selain itu, pelatih asal Prancis itu menurunkan beberapa pemain pelapis seperti Kiko Casilla, Nacho serta Danilo di barisan pertahanan Madrid. Sementara itu, Lucas Vazquez dan Mateo Kovacic dipercaya mengawal lini tengah. Meski tampil dengan sebagian besar pemain pelapis, Madrid masih terlalu tangguh bagi La Coruna. Pesta gol Los Blancos masing-masing diperoleh melalui Alvaro Morata (1’), James Rodriguez (14’,66’), Lucas Vazquez (44’), Isco (77’) dan Casemiro (87’)

“Mereka dalam kondisi yang sangat baik dan itu telah dibuktikan dengan performa yang ditunjukkan, Mereka memiliki niat yang besar untuk bermain dan saya bersyukur memiliki sekumpulan pemain hebat di tim ini,” ujar Zidane. (blc)

Selain itu, Madrid ditunggu lawanlawan seperti Valencia, Sevilla, Celta Vigo, Malaga, dan tim yang sedang berjuang untuk keluar dari zona degradasi Granada. Dengan perbandingan itu Enrique tak mau timnya dinilai lebih diuntungkan. Mantan pelatih AS Roma itu menganggap bahwa Blaugrana juga punya pertandingan yang sulit dengan melawan Espanyol, Villarreal, Las Palmas dan Eibar sebelum inal Copa Del Rey melawan Alaves. “Sudah jelas kita semua masih punya pertandingan yang sulit. Pertandingan-pertadingan setelah hari ini (Osasuna) akan jadi ancaman, dan di sepanjang musim ini kami punya masalah dengan tim yang berada di bawah, jadi menghadapinya akan sulit,” ucap Enrique. “Saya tidak merasa demikian, kondisi Real Madrid kini menjadikan mereka favorit. Mereka sebelumnya memainkan permainan lebih sedikit dan akan sulit bagi kami berdua, dan tentu saja akan ada kejutan.” Jika sampai akhir musim nanti kedua tim masih punya poin sama, maka Barca jadi pihak yang lebih

baik. The Catalans mengungguli El Real dalam rekor head to head musim ini. El Real sendiri disebut tengah dihadapkan dengan lima laga inal untuk merebut gelar juara La Liga. James Rodriguez meyakini bahwa lima laga sisa yang harus dimenangi oleh Madrid sangat penting, bahkan kadarnya seperti inal. “Saya merasa senang dan sangat puas. Kami bermain sangat bagus, dengan intensitas dan keinginan tinggi. Apa yang sudah kami lakukan di lapangan sungguh positif,” kata James. “Kami mempunyai lima laga inal di La Liga, yang harus kami jelang dengan rasa lapar, dan kami juga harus berpikir mengenai Liga Champions. Terlepas siapapun yang bermain, tim selalu bermain bagus. Saat kami mempunyai kesempatan seperti itu, kami harus bekerja dengan baik layaknya yang kami lakukan.” Sementara itu, peringkat ketiga masih ditempati Atletico Madrid dengan poin 68. Posisi pasukan Diego Simeone itu bisa disalip Sevilla yang ada di peringkat empat dengan poin 65.

Sevilla baru memainkan 33 laga. Di papan bawah, Osasuna dipastikan terdegradasi pada musim depan. Osasuna menempati dasar klasemen atau peringkat 20 dengan poin 18 dari 20 laga. Dua tim lainnya yang terancam terdegradasi adalah Sporting Gijon dan Granada. Liga Spanyol masih menyisakan empat laga. Dengan begitu, persaingan perebutan gelar juara tinggal menyisakan Barcelona dan Real Madrid. (dc-blcscw-adp)

Rooney Belum Habis Manchester | Jurnal Asia Wayne Rooney membantah dirinya sudah habis. Rooney ingin membuktikan dia masih bisa berkontribusi untuk Manchester United di sisa musim ini. Kedatangan Zlatan Ibrahimovic musim ini membuat karier Rooney di Old Trafford makin suram. Belum lagi cedera yang lantas bikin Rooney terpinggirkan dari tim utama. Ban kapten yang disandang Rooney pun hanya sekadar “status” karena dia juga cuma main 10 kali jadi starter di Premier League musim ini. Total dari 32 kali main, Rooney cuma bikin enam gol dan 10 assist. Wajar saja jika Rooney dianggap sudah habis dan mau tak mau mengancam kelanjutan kariernya sebagai pemain MU. Rooney disebutsebut bakal dilego musim panas mendatang. Tapi secercah harapan muncul untuk pemain 31 tahun itu ketika Zlatan Ibrahimovic cedera dan harus istirahat sampai akhir tahun. Mau tak mau Rooney harus kembali diandalkan Jose Mourinho seperti halnya pekan lalu saat menghadapi Burnley. Dalam kemenangan 2-0 MU, Rooney bikin satu gol dan itu diharapkan berlanjut saat menghadapi Manchester City, Jumat (28/4) dinihari WIB nanti. Apalagi Rooney kini jadi pemain aktif dengan gol terbanyak di laga Derby Manchester yakni 13 gol. “Saya merasa masih bisa berkontribusi secara kualitas, pengalaman, dan berbagai macam cara, untuk bisa terus bersaing, apakah itu menjadi juara liga, inis empat besar, atau lolos ke inal. Itulah segudang pengalaman yang bisa saya bagikan kepada tim,” ujar Rooney. “Tentu saja saya bisa bermain dua sampai tiga musim lagi di level teratas. Bahkan lebih lama lagi. Semua orang menyinggung umur saya, saya baru 31 tahun, bukan orang tua. Tentu saja saya memainkan banyak laga,” sambungnya. (dc-ss)

Lima Klub yang Berpotensi Ganjal Real Madrid dan Barcelona Madrid | Jurnal Asia Real Madrid menelan kekalahan 2-3 dari Barcelona di Stadion Santiago Bernabeu pada pertandingan pekan ke-33 La Liga, Senin (24/4) dinihari WIB lalu. Hasil tersebut membuat persaingan kedua kesebelasan di klasemen sementara semakin memanas. Meskipun kini sama-sama mengoleksi 78 poin, Barcelona berada di posisi puncak klasemen mengungguli Madrid. Blaugrana bertengger di posisi teratas karena memiliki keunggulan selisih gol dibanding rivalnya. Namun Madrid masih menyimpan satu laga tunda menghadapi Celta Vigo. Dengan La Liga tinggal menyisakan lima hingga enam laga, baik Madrid maupun Barcelona wajib menyapu bersih tiga poin jika ingin meraih gelar kompetisi nomor satu di Spanyol tersebut. Hasil pertandingan Madrid juga Barcelona bergantung kepada lawan yang akan mereka hadapi. Selain

itu, penampilan mereka pada ajang lain juga dapat menjadi pemecah konsentrasi. Madrid masih bertahan pada ajang Liga Champions. Skuat asuhan Zinedine Zidane telah berada pada fase semiinal dan akan menghadapi rival satu kota, Atletico Madrid pada 2 dan 10 Mei 2017, sedangkan Barcelona melaju hingga partai puncak Copa Del Rey. Lionel Messi dan kawan-kawan akan menghadapi tim kejutan, Deportivo Alaves pada 27 Mei 2017. Jika melihat jadwal pertandingan sisa dari kedua kesebelasan, Madrid maupun Barcelona masih akan menghadapi lawan-lawan yang mampu menyulitkan mereka. Los Blancos harus melawan Sevilla, sedangkan Blaugrana akan menjamu Villarreal. Di antara seluruh kesebelasan yang akan dihadapi Madrid dan Barcelona, ada lima klub yang berpotensi mengganjal langkah kedua klub tersebut untuk meraih

gelar La Liga. Madrid akan menjamu Valencia di Stadion Santiago Bernabeu pada pekan ke-35, Sabtu (29/4). Meski berada di papan tengah klasemen sementara La Liga, Los Che bukan lawan yang dapat dipandang sebelah mata. Valencia kerap menyulitkan Madrid dalam lima pertemuan terakhir kedua kesebelasan. Los Blancos hanya meraih satu kemenangan dari jumlah tersebut. Pemain-pemain seperti Munir El Haddadi, Santi Mina, Dani Parejo dan Simone Zaza diperkirakan mampu membuat lini belakang Los Blancos kerepotan. Selanjutnya adalah Sevilla. Sempat menjadi pesaing bagi Madrid dan Barcelona, performa Sevilla menurun drastis sejak pekan ke-26. Skuat asuhan Jorge Sampaoli hanya meraih dua kemenangan pada periode tersebut. Hasil ini membuat Los Blanquirrojos melorot ke peringkat keempat dengan 65 poin dari 33

pertandingan. Akan tetapi, Sevilla mampu mengalahkan Real Madrid pada pertemuan pertama kedua kesebelasan musim ini. Saat itu gol penalti Cristiano Ronaldo mampu disamakan melalui gol bunuh diri Sergio Ramos dan gol Stevan Jovetic. Selain itu, Sevilla juga ingin kembali ke jalur kemenangan demi mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan. Kedua kesebelasan akan saling berhadapan pada pekan ke-37 La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (14/5). Celta Vigo boleh saja hanya berada di peringkat ke-10 klasemen sementara La Liga, namun mereka tampil impresif pada ajang Liga Europa musim ini. Iago Aspas dan kawan-kawan telah berada pada fase semiinal kompetisi antarklub Eropa tersebut. Sepanjang perjalanan menuju ke babak empat besar, Celta Vigo hanya menelan dua kekalahan. Catatan tersebut wajib diwaspadai pelatih

Zinedine Zidane jika ingin merengkuh gelar La Liga. Pertandingan kontra Celta Vigo sejatinya digelar pada awal Februari 2017. Namun, badai yang merusak sebagian fasilitas kandang Celta Vigo, Stadion Balaidos, membuat penyelenggara liga memutuskan laga ditunda hingga Rabu (17/5). Pertemuan antara Barcelona menghadapi Espanyol mungkin tidak memiliki gengsi sebesar El Clasico atau derbi Madrid, namun laga ini tetap menarik perhatian warga Katalunya. Prestasi dan penampilan terkini yang cukup timpang membuat banyak pihak mengunggulkan Barcelona jelang partai digelar. Akan tetapi, pihak Espanyol juga ingin membuktikan mereka sebagai kesebelasan terbaik Kota Barcelona. Sebagaimana persaingan dengan Madrid, laga Barcelona kontra Espanyol juga dibumbui faktor politik. Jika Barcelona merupakan simbol perlawanan warga Katalan, Espanyol

kerap dianggap sebagai pendukung kerajaan Spanyol. Rival satu kota ini akan saling berhadapan di markas Espanyol, RCDE Stadium, pada pekan ke-35 La Liga. Laga tersebut akan digelar 29 April 2017. Villarreal memiliki target lolos ke Liga Champions musim depan. Hal tersebut membuat mereka berpotensi menjadi batu sandungan bagi Barcelona. Skuat asuhan Fran Escriba saat ini berada di peringkat kelima klasemen sementara La Liga dengan 60 poin. Mereka berjarak lima angka dari Sevilla di posisi keempat atau batas akhir zona Liga Champions. Kesebelasan berjuluk ‘The Yellow Submarine’ ini memiliki materi pemain sekelas Mateo Musacchio, Denis Cheryschev, dan Jonathan dos Santos yang sempat membela tim nasional negaranya masing-masing. Barcelona akan menjamu Villarreal di Stadion Camp Nou pada pekan ke-36 La Liga, Sabtu (6/5). (blc)


olahraga

Jumat, 28 april 2017

14

Kejuaraan Asia Bulutangkis

Praveen Jordan/Debby asa Terakhir Indonesia Wuhan | Jurnal Asia Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto menjadi harapan terakhir Indonesia dalam kejuaraan bulutangkis Asia 2017, setelah wakil Indonesia lainnya di turnamen tersebut bertumbangan. Praveen/Debby merupakan wakil Indonesia pertama dan satu-satunya yang lolos ke putaran perempatinal kejuaraan yang dilangsungkan di Wuhan Sports Center Gymnasium Hainan Tiongkok itu setelah memulangkan wakil Korea Selatan Choi Solgyu/Chae Yoo Jung, dalam dua game langsung, 21-12, 21-13. Pasangan ganda campuran unggulan kelima ini sangat dominan sejak awal game pertama, dengan tidak memberi peluang bagi Choi/ Chae untuk mengembangkan permainan sehingga perolehan angka antar kedua pasangan selalu terpaut jauh. Berbekal kemenangan di game pertama, Praveen/Debby langsung unggul 4-0 di awal game kedua. Mereka lagi-lagi tidak memberi kesempatan duet Korea Selatan untuk mengembangkan permainan. Pasangan Indonesia terus melaju hingga akhirnya perolehan poin mereka tak terkejar oleh Choi/Chae untuk memenangkan laga tersebut. Dengan kemenangan ini, Praveen/ Debby memperbaharui catatan

pertemuan antara kedua pasangan. Praveen/Debby kini unggul dengan jumlah kemenangan tiga kali berbanding dua kekalahan atas Choi/ Chae. “Pertandingan tadi tidak terlalu rumit, kami selalu menekan lawan dari awal game. Choi kelihatan sekali tidak enak mainnya, kali ini lebih mudah dibanding pertemuan sebelumnya. Kami memang tak pernah berhenti memberikan tekanan kepada lawan, itu yang membuat mereka sulit berkembang. Penampilan kami juga lumayan, ada kemajuan dibanding yang sebelumnya,” kata Praveen. Dalam partai delapan besar, Praveen/Debby akan bertemu pasangan tuan rumah, Wang Yilyu/Huang Dongping, yang mengkandaskan duet Taiwan, Lin Chia Yu/Wu Ti Jung dengan 21-18, 21-13. Pertemuan ini akan menjadi yang perdana bagi kedua pasangan, namun dari segi peringkat, Praveen/Debby lebih mentereng dengan bercokol di posisi delapan dibandingkan pasangan Cina yang berada di posisi 26. “Kami bertemu siapa saja siap, dan untuk ketemu pasangan Tiongkok, kami harus lebih mengantisipasi pola permainan mereka,” tutur Praveen menambahkan. Sisa asa Kemenangan Praveen/Debby ini menjadi asa terakhir bagi Indonesia setelah wakil-wakil Merah Putih di tiga nomor berbeda yaitu tunggal

putra, ganda putra dan ganda putri dalam partai putaran dua Kejuaraan Asia 2017, harus tersungkur. Di tunggal putra, satu-satunya wakil Indonesia tersisa, Ihsan Maulana Mustofa, gagal menjaga asa Merah Putih di nomor tersebut setelah dihentikan di putaran dua oleh unggulan tujuh dari Taiwan Chou Tien Chen dalam pertarungan tiga game selama 63 menit yang berkesudahan dengan skor 16-21, 21-17, 13-21. “Hasil ini mengecewakan. Saya merasa seharusnya bisa mengalahkan lawan,” kata Ihsan seperti dikutip dari situs resmi PBSI. “Saya kaget dengan serangan tajam Chou pada gim pertama. Dia langsung menyambar saat saya mengangkat kok. Saya tak bisa keluar dari pola permainan lawan. Saya mencoba mengatur tempo permainan pada gim kedua. Cara saya berhasil. Pengembalian Chou tak seperti pada gim pertama. Namun, semua kembali seperti gim pertama lagi pada gim ketiga. Saya terbawa irama permainan lawan yang cepat. Seharusnya saya mengatur tempo lebih dahulu,” ungkap Ihsan. Pencapaian Ihsan pada Kejuaraan Asia tahun ini meningkat dari edisi 2016. Tahun lalu, dia langsung angkat koper pada babak pertama setelah kalah dari jagoan Tiongkok, Lin Dan, dengan skor 9-21, 21-14, 19-21. Pencapaian Ihsan pada Kejuaraan Asia Bulutangkis 2017 juga lebih baik daripada dua wakil Indonesia

lainnya, yakni Tommy Sugiarto dan Anthony Sinisuka Ginting. Tommy dan Anthony sudah masuk kotak pada babak pertama. Sektor ganda putri juga turut gagal menempatkan wakilnya di putaran delapan besar Kejuaraan Asia 2017 setelah satu-satunya wakil Indonesia tersisa, Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari, ditumbangkan lawan tangguh unggulan dua dari Korea Selatan Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan dalam pertarungan berdurasi 52 menit yang berkesudahan 21-16, 21-17. Kekalahan tersebut menambah

panjang catatan buruk Della/Rosyita kala bersua dengan Jung/Shin dengan hanya baru membukukan dua kemenangan dari enam pertemuan mereka. Sementara itu, sektor ganda putra yang digdaya di putaran pertama Kejuaraan Asia 2017 dengan meloloskan semua wakilnya yaitu Muhammad Rian Ardianto/ Fajar Alian, Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro, Angga Pratama/ Ricky Karanda Suwardi, seakan berbanding terbalik setelah semua wakil Indonesia di sektor tersebut gagal melenggang ke putaran delapan besar.

Rian/Fajar tak dapat menggapai tiket perempat inal setelah dikalahkan pasangan Jepang unggulan empat, Takeshi Kamura/ Keigo Sonoda dalam pertarungan dua game selama 35 menit yang berakhir dengan skor 21-17, 21-18. Sementara Ahsan/Rian menyerah dari duet tuan rumah unggulan tiga Chai Biao/Hong Wei 21-17, 1921, 21-19 dalam waktu 53 menit. Sedangkan Angga/Ricky yang menyandang unggulan tujuh, secara mengejutkan tumbang dari wakil Jepang non unggulan Takuro Hoki/ Yugo Kobayashi 21-15, 21-15. (ant-blc)

KONI Bukittinggi Belajar ke KONI Medan Medan | Jurnal Asia Jajaran pengurus KONI Kota Bukittinggi Provinsi Sumatera Barat dipimpin Dhipa Arkendi berkunjung ke KONI Medan untuk beraudiensi yang diterima Ketua Umum KONI Medan Eddy H Sibarani di aula sekretariat di Jalan Stadion, Medan, kemarin.

Dalam sambutannya sebelum memulai audiensi, Dhipa Arkendi mengatakan kunjungan ke Medan dalam rangka belajar dari KONI Kota Medan, yang telah memiliki program-program terjadwal untuk memajukan olahraga dan membina atlet dengan baik dengan target prestasi.

Jurnal Asia | Bambang

CENDERAMATA. Ketua KONI Bukittinggi Dhipa Arkendi saling tukar cenderamata dengan Ketua Umum KONI Medan Eddy H Sibarani usai kunjungan ke KONI Medan.

Dalam kunjungannya, Ketua KONI Bukittinggi didampingi Sekretaris Umum M Hidayat dan Bendahara Oky Dandy serta jajaran Wakil Ketua dan pengurus lain yang berjumlah delapan orang. Dhipa Arkendi lebih lanjut mengatakan, Medan sebagai kota ketiga terbesar di Indonesia tentu juga banyak memiliki atlet yang telah bertanding di tingkat nasional dan internasional. Makanya Bukittinggi perlu melakukan studi banding ke sini. “Bagaimana membandingkan kepengurusan KONI Medan dan Bukittinggi. Kami perlu belajar, termasuk tentang organisasi yang mana masukanmasukan didapat menjadi sangat berharga untuk di bawah pulang ke Bukittinggi,” sebutnya. Sementara itu, Ketua Umum KONI Kota Medan Eddy H Sibarani menyebut pihaknya menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan kerja KONI Bukittinggi dan berharap dari dialog yang berlangsung dapat membawa kebaikan

yang lebih baik lagi bagi pembinaan olahraga di dua kota ini. Dalam pemaparannya, Eddy menyatakan semua program KONI Medan diawali dengan rapat kerja atau rapat koordinasi dan konsultasi. “Kota Medan juga telah membentuk Koordinator KONI se-Kecamatan kota Medan yang dipilih lewat Musorcam pada Februari dan Maret lalu,” sebutnya. Ia menjelaskan, Medan juga sedang bersiap menggelar Porwil III Tahun 2017 mulai Sabtu ini sebagai penyelenggaraan ketiga beruntun sejak 2015. Mungkin di Indonesia, baru Medan yang telah membentuk KONI Kecamatan lewat Musorcam dan juga menggelar Porwil setiap tahun. “Sementara untuk kegiatan Porkot Medan yang telah memasuki tahun ke delapan. Kegiatan ini merupakan ajang multi event kebanggaan, sebagai arena puncak adu prestasi antar atlet terbaik di Kota Medan,” tutupnya. (bambang nl)

Porwil Medan III Harus Lebih Baik Medan | Jurnal Asia Ajang penjaringan atlet prestasi melalui Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Kota Medan III Tahun 2017 mulai bergulir Sabtu (29/4) besok. Agenda tahunan KONI Medan ini harus lebih sukses dari penyelenggaraan tahuntahun sebelumnya. Ketua Umum KONI Kota Medan Eddy H Sibarani dihadapan para anggota Panpel Porwil Medan III mengatakan, Porwil kali ini adalah untuk kali ketiga berlangsung. Karena itu, sudah seharusnya penyelenggaraan lebih sukses dan lebih semarak dari yang sebelumnya. Porwil III berlangsung 29 April sampai 13 Mei 2017. “Kita sudah dua kali menyelenggarakannya, yakni 2015 dan 2016. Membuat Porwil menjadi lebih sukses menjadi keharusan, dengan belajar dan mengambil pengalaman dari Porwil I dan II lalu,” ucap Ketua KONI Medan di hadapan unsur Panpel saat memimpin rapat koordinasi dan

konsultasi di aula KONI Kota Medan, kemarin. Ia menambahkan, untuk sukses kegiatan olahraga ini, tidak ada kata selain kita harus bergandeng tangan bekerja, dan bersama-sama berusaha diawali dengan acara pembukaan pada Sabtu (29/4). Panpel harus lebih giat lagi. Ia menjelaskan, gladi resik langsung digelat di lokasi acara pembukaan Perguruan Pencawan, Jalanl Bunga Ncole Raya Medan Tuntungan. Sedangkan acara pembukaan berlangsung Sabtu pagi mulai pukul 07.30 WIB. “Di acara gladi resik, kehadiran Panpel bersama Koordinator KONI Kecamatan dan juga Pengcab sangat diharapkan. Sehingga acara pembukaan esok paginya berjalan lancar. Apalagi acara pembukaan dirangkat dengan berbagai kegiatan,” sebut Eddy Sibarani. Dikatakannya, Porwil Medan III melibatkan 2.960 atlet dan oisial dari 21 kecamatan yang ada di Kota Medan yang

terbagi di tiga wilayah. Para atlet akan bertanding di 20 cabang olahraga hingga hari penutupan pada 13 Mei. Peserta Porwil Medan III/2017 dibagi tiga wilayah, yakni Wilayah I mulai 30 April sampai 3 Mei dengan peserta Medan Kota, Amplas, Denai, Tembung, Perjuangan, Maimoon dan Area.

Kemudian Wilayah II mulai 4 Mei sampai 7 Mei, peserta Medan Tuntungan, Johor, Polinia, Selayang, Sunggal, Petisah dan Baru, serta Wilayah III mulai 8 Mei sampai 12 Mei, peserta Medan Helvetia, Marelan, Labuhan, Deli, Belawan, Barat dan Timur. (bambang nl)

pertamanya setelah absen selama 15 bulan. Dia sebelumnya terkena hukuman larangan bertanding akibat terjerat kasus doping. Dia dihukum karena terbukti mengonsumsi meldonium yang masuk daftar doping oleh WADA sejak 2016. Meski absen lama, Sharapova ternyata tetap tangguh di atas lapangan. Meski awalnya terlihat gugup, petenis yang kini berusia 30 tahun itu perlahan-lahan menemukan ritme permainannya. Dalam pertandingan yang berlangsung selama 1 jam dan 43 menit, dia membukukan 11 ace dan 39 pukulan winner. Sharapova akhirnya berhasil mengakhiri perlawanan Vinci dalam dua set langsung dengan skor 7-5 dan 6-3. Dia selanjutnya akan menghadapi sesama petenis Rusia, Ekaterina Makarova, di babak kedua. “Ini adalah perasaan terbaik di dunia. Tahu akan kembali ke arena ini rasanya sangat spesial. Saya sudah menunggu lama untuk momen ini,” ucap Sharapova.

Ducati) sukses memberi perlawanan. Namun jangankan bersaing dengan Marc Marquez, Dani Pedrosa dan Valentino Rossi, Lorenzo pun tak mampu mengalahkan Petrucci yang notabene hanya membela tim satelit Ducati. Namun, hasil ini sudah lebih baik ketimbang dua race awal yang berlangsung di Qatar dan Argentina. Di Qatar, Lorenzo hanya inis di posisi 11. Sementara di Argentina, Lorenzo gagal menyelesaikan balapan setelah terjatuh di lap pertama. “Posisi sembilan adalah posisi yang tidak seharusnya kami tempati. Kami seharusnya dapat bersaing dengan Yamaha dan Honda, namun saat ini sepertinya tidak mungkin. Hal positifnya kami mulai bisa mendekati mereka,” kata Lorenzo. (okz)

Iannone Siap Turunkan Ekspektasi

Jurnal l Bambang

PIMPIN RAPAT. Ketua Umum KONI Kota Medan Eddy H Sibarani (tengah) memimpin rapat persiapan Porwil Medan III yang diselenggarakan, Sabtu (29/4) besok.

Kemenangan Tandai Comeback Sharapova Stuttgart | Jurnal Asia Maria Sharapova akhirnya kembali ke lapangan tenis. Pada pertandingan pertamanya setelah terbebas dari hukuman, petenis jelita itu meraih kemenangan atas Roberta Vinci. Sharapova menghadapi Vinci di babak pertama turnamen Porsche Tennis Grand Prix 2017, Rabu (26/4) waktu setempat. Di turnamen tersebut, Sharapova bisa ambil bagian karena mendapatkan wildcard. Bagi Sharapova, pertandingan melawan Vinci adalah pertandingan

Lorenzo: Ducati Tak Mampu Bersaing Bologna | Jurnal Asia Pembalap Tim Ducati, Jorge Lorenzo, menilai timnya tak mampu bersaing dengan Repsol Honda dan Movistar Yamaha saat tampil di seri ketiga MotoGP 2017 yang berlangsung di Sirkuit Austin Amerika Serikat. Namun X-Fuera –julukan Lorenzo– mengambil sisi positifnya dengan melihat Desmosedici GP17 yang ditungganginya mulai memberi persaingan kepada duo Honda dan Yamaha. Pada race yang berlangsung Senin (24/4) dinihari WIB lalu tersebut, Lorenzo sejatinya start dari baris kedua atau posisi enam. Namun, beberapa pembalap yang start di belakang Lorenzo, sebut saja Cal Crutchlow (LCR Honda), Andrea Dovizioso (Ducati), Andrea Iannone (Suzuki) dan Danilo Petrucci (Pramac

Sharapova awalnya dihukum selama dua tahun setelah kedapatan mengonsumsi meldonium di Australia Terbuka 2016. Namun, hukuman itu kemudian dikurangi menjadi 15 bulan setelah proses banding. “Penting untuk bermain, poin, game, set. Ini adalah perjalanan yang secara resmi dimulai hari ini dan saya ingin bermain sebanyakbanyaknya. Saya menghabiskan waktu lama tanpa memukul bola. Saya sempat tak tahu kapan akan kembali. Saya kemudian menjalani studi, mengembangkan bisnis saya, dan menjalani kehidupan normal. Saya sedikit menjauhkan diri dari raket,” kenang Sharapova mengenai masa hukumannya. Kemenangan Sharapova ini seolah menjawab kritikan yang terusmenerus menerpanya menjelang penampilannya di Stuttgart. Wildcard yang diterimanya pada Porsche Tennis Grand Prix 2017 itu mendapatkan sorotan dari para petenis putri dunia lainnya. Sebab, babak utama ajang itu dimulai tepat saat berakhirnya hukuman Sharapova. Artinya, saat drawing

dilakukan Sharapova dianggap tak sedang dalam masa hukuman. “Ini situasi yang tak biasa. Saya tidak tahu harus bilang apa karena menjadi sedikit aneh buat para pemain lain kalau ada seorang petenis yang mengakhiri sanksi pada hari Rabu dan sudha bertanding di hari Rabu juga,” kata Kerber. Situasi memanas dengan respons agen Sharapova. Dia menyebut kalau para petenis putri itu ingin menyingkirkan Sharapova agar lebih mudah untuk menjadi juara. “Saya diberi wildcard untuk masuk undian. Saya tak diberi troi. Saya tak memiliki ranking. Saya harus tetap melewati pertandingan, dam masih harus bertanding dengan mereka. Itulah tugas saya,” kata Sharapova. “Bukan tugas saya untuk memikirkan kritik orang lain. Kalimat dan kata-kata serta artikel di media bukan masalah buat hidup saya. Saya sudah banyak belajar dari tahun-tahun sebelumnya. Pada khrinya yang penting adalah apa yang terjadi di atas lapangan, untuk itulah saya berada di sini.” (dc-espn)

Austin | Jurnal Asia Andrea Iannone mengakui ekspektasinya di tahun pertama dengan tim Suzuki Ecstar kelewat tinggi, setelah mendapat poin pertamanya akhir pekan lalu. Ia pun akan menurunkan ekspektasi. Iannone tahun ini menjalani musim pertamanya dengan Suzuki, setelah sebelum ini menghabiskan empat musim bersama Ducati -- di seluruh musim-musim awalnya pada kelas primer. Rider Italia 27 tahun itu mengawali dengan crash di Qatar saat sedang bersaing untuk posisi dua, inis di posisi 16 pada balapan di Argentina setelah penalti akibat jump-start, dan inis pada posisi tujuh di Austin. “Tentu saja dua balapan awal sangat sulit. Kami tak pernah kompetitif sesuai keinginan,” kata Iannone. “Mungkin ekspektasi saya kelewat tinggi. Kini kami mesti menurunkannya sedikit, kami bisa berusaha menyeimbangkan diri sendiri, dan membawa pulang apa yang mampu kami raih untuk saat ini. Kami sudah tahu apa yang harus kami lakukan agar bisa lebih baik lagi dan kami mengusahakannya.” Dengan sembilan poin berkat hasil di Austin, Iannone kini menempati posisi 15 papan klasemen berkat inis ketujuh di Austin. Inilah pencapaian terendahnya setelah tiga seri awal musim balapan di kelas primer. “Tentu saja saya tak puas dengan hasil yang sudah saya capai karena kami ada di

sini untuk mencapai puncak dan pada saat ini kami belum mampu melakukannya. Tapi saya harus segera melakukannya karena saya ingin bertarung dengan pebalappebalap teratas di kategori ini,” sebut Iannone. (dc)


saham

Jumat, 28 april 2017 Saham, 27 April 2017

Top Gainer (Rp) Kode Sebelum Penutupan GGRM

64.500

+/-

%

Freq

Volume

Nilai

65.950

1.450

2.25

2.368

1.197.900

78,00 M

UNTR

26.600

27.900

1.300

4.89

5.350

5.980.500

165,44 M

BBCA

17.400

18.000

600

3.45

4.159

16.433.200

289,18 M

LPPF

13.450

14.000

550

4.09

2.834

5.688.500

78,18 M

UNVR

45.300

45.800

500

1.1

2.254

2.002.300

90,46 M

INTP

16.300

16.725

425

2.61

1.176

1.128.600

18,79 M

BLTZ

9.900

10.300

400

4.04

8

2.500

25,35 J

ITMG

19.100

19.500

400

2.09

3.403

2.121.300

41,50 M

SILO

13.625

14.000

375

2.75

758

391.300

5,46 M

BFIN

4.790

5.100

310

6.47

24

397.600

1,97 M

Top Gainer (%) Kode Sebelum Penutupan +/-

Volume

Nilai

AGRS

96

129

33 34.38

308

1.754.300

215,73 J

VINS

144

189

45 31.25

459

1.964.700

353,75 J

OMRE

290

360

70 24.14

1

6.000

2,16 J

ASJT

500

620

120

24

74

442.800

246,69 J

LION

755

930

175 23.18

4

600

553.500

TRIM

94

108

14 14.89 3.581

77.166.400

8,73 M

SKBM

555

620

65 11.71

12

15.900

9,24 J

MLPL

312

348

36 11.54 5.236

130.648.500

43,71 M

SKLT

860

950

MFIN

1.090

1.195

% Freq

90 10.47 105

9.63

5

1.400

1,23 J

136

375.200

430,88 J

Top Losser (Rp) Kode

Sebelum Penutupan

+/-

%

Freq

Volume

Nilai 3,17 J

IBST

2.770

2.260

-510 -18.41

5

1.300

RDTX

7.200

6.800

-400 -5.56

4

900

6,12 J

PLIN

3.950

3.750

-200 -5.06

9

8.200

29,64 J

ITMA

1.160

995

-165 -14.22

577

2.158.800

2,16 M

BBLD

740

605

-135 -18.24

10

24.000

14,35 J

AALI

14.500

14.375

-125 -0.86

1.094

1.420.800

20,49 M

ISAT

7.250

7.125

-125 -1.72

298

565.600

4,04 M

BRPT

3.380

3.270

-110 -3.25

3.960

21.454.300

72,09 M

SQMI

995

910

-85 -8.54

7

15.300

13,93 J

TALF

400

330

-70 -17.5

7

1.200

418.200

Top Losser (%) Kode Sebelum Penutupan +/-

Volume

Nilai

BBHI

189

151

-38 -20.11

1.567

23.138.500

3,62 M

IBST

2.770

2.260

-510 -18.41

5

1.300

3,17 J

BBLD

740

605

-135 -18.24

10

24.000

14,35 J

TPMA

298

244

-54 -18.12

14

7.700

1,91 J

TALF

400

330

-70 -17.5

7

1.200

418.200

BGTG

147

122

-25 -17.01

948

9.890.300

1,28 M

ITMA

1.160

995

-165 -14.22

577

2.158.800

2,16 M

95

82

-13 -13.68

61

792.700

66,55 J

MGNA

% Freq

FORU

226

200

-26 -11.5

9

25.100

5,02 J

ERTX

174

155

-19 -10.92

18

24.500

3,73 J

Top Volume Kode Sebelum Penutupan +/-

% Freq

Volume

Nilai

6.37 20.342

1.503.311.000

650,69 M

2.583

1.334.510.400

184,31 M

BUMI

408

434

26

MYRX

139

139

0

0

1

DEWA

65

66

1.54

2.586

309.301.800

20,68 M

RIMO

164

163

-1 -0.61

3.410

268.306.100

44,50 M

MDRN

79

71

-8 -10.13

3.466

221.419.200

16,58 M

BRMS

78

79

1

1.28

1.648

189.360.300

15,08 M

MLPL

312

348

36 11.54

5.236

130.648.500

43,71 M

BKSL

89

88

-1 -1.12

1.063

125.933.200

11,11 M

TLKM

4.420

4.400

-20 -0.45

5.707

103.930.700

455,91 M

LPKR

805

805

3.054

89.845.700

72,02 M

Volume

Nilai

0

0

Top Value Kode Sebelum Penutupan +/-

% Freq

BMRI

11.550

11.825

275

5.106

79.962.600

949,10 M

BUMI

408

434

26

6.37 20.342

2.38

1.503.311.000

650,69 M

TLKM

4.420

4.400

-20

-0.45

5.707

103.930.700

455,91 M

BBRI

13.125

13.225

100

0.76

3.334

31.656.200

416,86 M

ASII

9.025

9.025

0

0

4.344

33.994.900

305,59 M

BBCA

17.400

18.000

600

3.45

4.159

16.433.200

289,18 M

BBNI

6.200

6.400

200

3.23

3.620

44.321.900

282,63 M

MYRX

139

139

0

0

2.583

1.334.510.400

184,31 M

UNTR

26.600

27.900

1.300

4.89

5.350

5.980.500

165,44 M

EMTK

10.000

10.000

0

0

8

14.000.100

140,00 M

% Freq

Volume

Nilai

1.503.311.000

650,69 M

Top Active Kode Sebelum Penutupan +/BUMI

408

434

26

6.37 20.342

JPRS

149

145

-4

-2.68

7.895

32.749.400

5,09 M

KICI

130

120

-10

-7.69

6.856

54.419.500

7,29 M

MNCN

1.805

1.760

-45

-2.49

6.043

19.373.800

33,96 M

TLKM

4.420

4.400

-20

-0.45

5.707

103.930.700

455,91 M

BNLI

690

690

0

0

5.471

13.583.000

9,41 M

UNTR

26.600

27.900

MLPL

312

348

1300

4.89

5.350

5.980.500

36 11.54

5.236

130.648.500

BMRI

11.550

11.825

275

ASII

9.025

9.025

0

165,44 M 43,71 M

2.38

5.106

79.962.600

949,10 M

0

4.344

33.994.900

305,59 M

15

Waspada, marak Investasi Ilegal Pertambangan Jakarta | Jurnal Asia Tawaran investasi ilegal tak kunjung surut, terbaru malah mayoritas tawaran datang dengan iming-iming perputaran dana di sektor pertambangan. Adapun beberapa perusahaan investasi ilegal yang resmi dila­ rang beroperasi oleh Satgas Was pada Investasi sejak 18 April 2017 kemarin antara lain CV Mulia Kalteng Sinergi de­ ngan tawaran eksplorasi lahan tambang lalu PT Nusa Proit dan PT Duta Proit melalui program investasi di sektor tambang batubara, emas hingga kelapa sawit. “Padahal industri tambang sedang lesu tapi dinilai memiliki pasar yang besar di masyarakat sehingga wajar muncul tawaran

dengan berlatar perusahaan tambang,” ujar Risza Bambang, Perencana Keuangan dan Kon­ sultan Aktuaria, Kamis (27/4). Menurutnya, kehadiran ta­ waran investasi ilegal dengan dalih perputaran uang di sektor tambang bukanlah sebuah tren. Hanya saja, memang pe ru­ sahaan­perusahaan tersebut melihat ada peluang di pasar itu. Masalah dasarnya masih tetap sama, masyarakat Indonesia terus mencari jalan pintas un­ tuk mendulang keuntungan besar dalam waktu singkat. Jika tawaran demikian datang yang pertama sebaiknya diteliti adalah di mana letak lokasi proyek atau pertambangannya. “Pasti ada site (lokasi tam­ bang) yang jelas, ini sekaligus bisa menjadi bagian dari upaya mencari tahu kejelasan dan identitas perusahaan,” jelas Risza.

Hal tersebut sangat menda­ sar. Jangan mudah percaya dengan penyampaian satu arah. Dengan kemajuan teknologi informasi saat ini ada beragam cara untuk mengecek keabsahan informasi yang diberikan. Jika identitas perusahaan dan lokasi pertambangan saja tidak bisa dilacak dengan jelas, sudah pasti tawaran yang datang adalah ilegal atau berkedok penipuan. Sebenarnya persyaratan cross check ini berlaku untuk semua tawaran dan bukan hanya bagi tawaran pertambangan saja. “Hanya saja kadang banyak masyarakat yang keburu ter­ giur dengan bunga imbal hasil selangit dan melupakan elemen penting ini. Efeknya wajar ta­ waran investasi ilegal masih menjamur,” imbuh Risza. Rendahnya pendidikan dan informasi masyarakat mengenai bahaya penipuan berkedok in­

vestasi juga menjadi kendala terbesar untuk memberantas tawaran investasi ilegal. Masih banyak masyarakat Indonesia yang dengan mu­ dahnya ditipu apalagi biasanya tawaran serupa datang dari tokoh atau sosok yang dikenal dan dipandang di tengah mas­ yarakat sekitar. Sehingga lebih mudah menghimpun dana dan mengajak untuk bergabung. Apalagi investasi ilegal cen­ derung menyasar masyarakat kelas menengah ke bawah de­ ngan latar pendidikan yang memang kurang. Celah besar ini lah yang menjadikan investasi ilegal masih mendapat ruang untuk tumbuh. “Ibaratnya seperti ada gula ada semut, di mana ada ke­ ter tarikan masyarakat maka tawaran akan terus ber mun­ culan,” ujar Risza. (kt)

Emisi Surat Utang

AGII Tawarkan Kupon 9,5-10,75 Persen Jakarta | Jurnal Asia PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) menawarkan kupon obli­ gasi senilai Rp100 miliar dan sukuk ijarah senilai Rp300 miliar dengan rentang kupon 9,5­10,5 persen untuk tenor 3 tahun dan 9,75­10,75 persen untuk tenor 5 tahun. Wakil Direktur Utama Aneka Gas Industri, Rachmat Harsono menuturkan, rencana emisi su­ rat utang tersebut merupakan bagian dari Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) I dengan pagu emisi obligasi Rp500 miliar dan sukuk ijarah Rp500 miliar. Emisi surat utang dengan rating A­ (idn) dari The Fitch Ratings Indonesia akan diterbitkan de­ ngan jaminan berupa tanah milik perseroan. “Kupon obligasi dan sukuk ijarah sama. Kisarannya 9,5­10,5 persen untuk tenor 3 tahun dan 9,75­10,75 persen untuk tenor 5 tahun,” papar Rachmat dalam paparan publik, Kamis (27/4). Kisaran kupon tersebut ham­ pir sama dengan kupon obligasi dan sukuk ijarah 2012 yang akan dilunasi lewat emisi baru ini, yakni Obligasi Aneka Gas Industri II/2012 senilai Rp200 miliar dengan kupon 9,8 persen per tahun dan Sukuk Ijarah Aneka Gas Industri II/2012 senilai Rp200 miliar dengan cicilan imbalan 9,9 persen per tahun kepada investor. Selain reinancing dua surat utang yang akan jatuh tempo

Jurnal Asia | Ant: Audy Alwi

RUPS ANEKA GAS. Dirut PT Aneka Gas Industri Tbk Heyzer Harsono (tengah), Wakil Dirut Rachmat Harsono (kanan) dan Komisaris Utama Arief Harsono, memberi keterangan pers seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan, di Jakarta, Kamis (27/4). Kinerja keuangan AGI menunjukkan kenaikan pada 2016. pada 18 Desember 2017, hasil emisi PUB I juga akan digunakan untuk melunasi bank. Rachmat memaparkan utang bank yang akan dilunasi terdiri dari pinjaman PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk senilai Rp12,2 miliar, PT Bank Syariah Mandiri Rp15,18 miliar, PT Bank QNB Indonesia Tbk senilai Rp32,61 miliar, dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk

senilai Rp34 miliar. Tingkat bunga empat fasilitas kredit itu sekitar 9,5­11 persen. Emiten berkode saham AGII ini menunjuk empat penjamin pelaksana emisi obligasi dan sukuk ijarah, yaitu PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia, PT Indo Premier Sekuritas, PT Mandiri Se­ kuritas, dan PT Sucor Sekuritas. Masa penawaran awal (book­

building) emiten Grup Samator ini dilaksanakan pada 27 April­10 Mei 2017. Adapun penjatahan investor dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia dijadwalkan ber­ langsung pada 31 Mei 2017 dan 5 Juni 2017. “Sisa PUB I akan kami pakai dengan melihat kondisi market dan bunga yang menarik,” kata Rachmat. (bc)

perseroan masih dapat mem­ bagikan dividen. Pada 2016, perseroan juga mencatatkan kenaikan penjualan sebesar 4 persen menjadi Rp327,42 miliar. Pada tahun ini, ia menge­ mukakan, perseroan me nar­ getkan kenaikan penjualan sebesar 5 persen. Sementara itu laba perseroan diharapkan naik 20 persen dibandingkan tahun lalu. Dalam rangka menjaga ki­ nerja perseroan pada 2017, Fajdar Swatyas mengatakan, pihaknya telah menetapkan langkah­langkah yang akan

djalankan, diantaranya men­ jaga keuntungan yang berlanjut (proitability growth) melalui pengendalian biaya produksi dan operasional. Kemudian, lanjut dia, mem­ pertahankan dominasi pasar domestik dengan me nge lom­ pokan “item group pro duct”, mengutamakan keun tungan, dan menjaga pasar. Selain itu, mencari peluang untuk inorganic bussiness growth melalui pe milihan mer chan­ dising. Ia menambahkan, tahun 2017 merupakan tahun diversity

mo ment, dimana perseroan akan melakukan ekspansi pasar melalui diversiikasi investasi di pabrik kedua, flagship shop di Surabaya, wooden pro duct, penetrasi pasar pe­ merintah melalui e­katalog, proyek­proyek swasta serta menciptakan produk baru yang diminati pasar. PT Chitose Internasional Tbk merupakan perusahaan yang menjual dan memproduksi steel furniture dan nursing bed. Kapasitas produksi terpa­ sang Chitose saat ini sebanyak 1.500.000 unit per tahun. (ant)

Laba Menanjak

Sampoerna Sebar Dividen Rp12,5 Triliun Jakarta | Jurnal Asia Rapat Umum Pemegang Sa ham Tahunan (RUPST) PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) memutuskan pembagian dividen sebesar Rp12,5 triliun atau Rp107,7 per saham. “Dividen yang dibagikan ekuivalen dengan 98,2 persen laba bersih tahun 2016,” tutur Presiden Direktur Sampoerna Mindaugas Trumpaitis dalam paparan publik di Hotel Ritz­ Carton Pacific Place Jakarta, Kamis (27/4). Sebagai catatan, tahun lalu produsen rokok A Mild ini mem­ bagikan dividen senilai total Rp10,4 triliun atau 99,9 persen dari perolehan laba bersih 2015. Kenaikan dividen yang di­ bagikan tahun ini tak lepas dari peningkatan laba bersih yang diperoleh sepanjang tahun 2016. Tercatat, Sampoerna mengantongi laba bersih sebesar

Jakarta | Jurnal Asia PT Sariguna Primatirta Tbk. secara resmi melakukan penawaran umum perdana saham dengan melepas 450 juta lembar. Dikutip dari lama Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Kamis (27/4), secara resmi penawaran umum akan dilakukan hingga 28 April. Nilai nominal saham per lembar Rp100, dengan harga penawaran sebesar Rp115. Selaku penjamin pelaksana emisi efek adalah PT Lautandhana Securindo, sedangkan yang bertindak sebagai penjamin emisi yaitu PT Erdikha Elit Sekuritas dan PT Philip Sekuritas Indonesia. Rencananya, 0,07 persen dari saham yang ditawarkan pada IPO atau sejumlah 303.400 lembar saham akan dialkoasikan pada program Employee Stock Allocation (ESA). Perusahaan saat ini bergerak di bidang industri air minum kemasan. (bc)

Hutama Karya Bakal Emisi Obligasi Rp3 T Jakarta | Jurnal Asia PT Hutama Karya (Persero) berencana me­ nerbitkan obligasi berkelanjutan senilai Rp2 triliun hingga Rp3 triliun. Vice President Director PT RHB Securities Indonesia, Iwanho mengungkapkan, penerbitan obligasi berkelanjutan Hutama Karya saat ini sedang diproses. Dia mengungkapkan penggunaan dana obligasi untuk keperluan tol Sumatra. “Bentar lagi [obligasi berkelanjutan] keluar. Kupon lagi negosiasi dengan Kementerian BUMN,” ungkapnya di Jakarta, Kamis (27/4). Berdasarkan data Bloomberg, pada tahun lalu, RHB Securities Indonesia menjadi underwriter yang menangani emisi senilai Rp2,43 triliun atau dengan pangsa pasar 1,9 persen. Iwanho mengungkapkan saat ini kupon obligasi di pasar dalam harga yang cukup bagus, sehingga cost of fund penerbit obligasi bisa semakin murah. Selain menangani obligasi Hutama Karya, RHB Securities Indonesia juga menangani obligasi Grup Astra. (bc)

IHSG Melemah 19,50 Poin

Chitose Anggarkan Dana Rp5 Miliar Sebagai Dividen Jakarta | Jurnal Asia Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Chitose In­ ternasional Tbk menyepakati untuk membagikan dividen se besar Rp5 per saham atau ekuivalen dengan Rp5 miliar. “Dividen yang dibagikan itu merupakan 24,25 persen dari laba bersih perseroan tahun buku 2016 yang senilai Rp23,75 miliar,” ujar Direktur Chitose Internasional, Fajdar Swatyas di Jakarta. Ia menambahkan, di te­ ngah ekonomi dan pasar yang melemah pada tahun lalu,

Sariguna Lepas 450 Juta Saham Melalui IPO

Rp12,76 triliun pada tahun 2016 atau naik 23,16 persen dari tahun 2015 sebesar Rp10,36 triliun. Sementara, laba kotor peru­ sahaan meningkat 9,6 persen dari Rp21,76 triliun menjadi Rp23,85 triliun. Raihan laba bersih tersebut didorong oleh pertumbuhan penjualan se­ panjang tahun lalu sebesar 7,18 persen dari Rp89, 1 triliun di tahun 2015 menjadi Rp 95,5 triliun. Kendati demikian, perusa­ haan juga mencatat kenaikan beban pokok penjualan. Di mana kenaikannya sebesar 6,4 persen dari Rp67,3 triliun menjadi Rp71,61 triliun. Selain itu, beban pajak peng­ hasilan juga membengkak 19,1 persen menjadi Rp4,24 triliun dari Rp3,56 triliun. Tak hanya itu, jumlah liabilitas atau kewajiban perusahaan pada tahun lalu juga naik hingga 39,06

persen menjadi Rp8,33 triliun dari posisi sebelumnya Rp5,99 triliun. Meski begitu, dengan ke­ naikan beban dan liabilitas

tersebut, perusahaan masih mampu menumbuhkan total asetnya menjadi Rp42,5 triliun, naik 11,81 persen dari se­ belumnya Rp38,01 triliun. (cnn)

Jurnal Asia | Ant: Adiguna

SAMPOERNA TETAP PIMPIN PASAR. Presiden Direktur PT HM Sampoerna Tbk (Sampoerna) Mindaugas Trumpaitis (kedua kiri), mantan Direktur Keuangan Michael Sandritter (kiri), Direktur Keuangan William “Bill” Giff (kedua kanan) dan Direktur Urusan Eksternal Yos Adiguna Ginting (kanan) berbincang seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, Kamis (27/4).

Jakarta | Jurnal Asia Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) melemah sebesar 19,50 poin terimbas pelemahan bursa saham di kawasan Asia. Pada perdagangan Kamis (27/4), IHSG BEI ditutup melemah sebesar 19,50 poin atau 0,34 persen menjadi 5.707,02 poin. Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak melemah 4,68 poin (0,49 persen) menjadi 946,09 poin. “IHSG bergerak melemah pada perdagangan hari ini (27/4) terimbas sentimen bursa saham di kawasan Asia, situasi itu membuat investor cenderung melakukan aksi ambil untung,” ujar Analis NH Korindo Securities Indonesia, Bima Setiaji di Jakarta. Ia menambahkan, investor juga sedang mencer­ na dampak dari pengumuman rencana pajak oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Kebijakan itu menjadi salah satu yang ditunggu investor. “Apabila berhasil, dampak positifnya akan sangat signiikan bagi pasar saham global, termasuk IHSG,” katanya. Di sisi lain, lanjut dia, data realisasi penanaman modal asing (PMA) di Indonesia yang hanya naik tipis sebesar 0,9 persen (Year on Year) menjadi Rp97 triliun juga tidak terlalu direspon positif pasar. Analis Reliance Securities, Lanjar Nafi me­ nambahkan, indeks sektor keuangan memimpin pelemahan dimana terjadi aksi ambil untung disebagian saham­saham sektor perbankan. Kendati demikian, lanjut dia, pelemahan IHSG masih tertahan diakibatkan masih tingginya aksi beli investor asing. Sementara itu tercatat, investor asing membukukan beli bersih atau “foreign net buy” sebesar Rp461,64 miliar pada Kamis (27/4). Sementara itu tercatat frekuensi perdagangan pada Kamis sebanyak 300.251 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 10,91 miliar lembar saham senilai Rp7,44 triliun. Bursa regional, di antaranya indeks bursa Nikkei turun 37,56 poin (0,19 persen) ke 19.251,87, indeks Hang Seng melemah 72,03 poin (0,29 persen) ke 24.506,40, dan Straits Times melemah 2,40 poin (0,06 persen) posisi 3.171,36. (ant)

Indofood Lepas Saham di China Minzhong Food Jakarta | Jurnal Asia PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) dan China Minzhong Holdings Limited (CMZ BVI) menandatangani perjanjian jual beli saham pada 26 April 2017. Aksi ini terkait dengan penjualan 196,24 juta saham yang mewakili sekitar 29,94 persen saham China Minzhong Food Corporation Limited (CMZ) yang dimiliki perseroan. Saham CMZ yang dijual dari INDF kepada CMZ BVI, seharga SGD 1,20 per saham. Indofood akan memperoleh dana segar senilai SGD 235,49 juta dari CMZ BVI. Pembayarannya akan dilakukan melalui 4 termin. Yakni sebesar SGD 82,42 juta pada 2 bulan setelah pendatanganan perjanjian yakni 26 Juni 2017 (pembayaran termin pertama), termin kedua, sebesar SGD 35,32 juta pada 6 bulan setelah pembayaran termin pertama. Setelah itu, pembayaran sebesar SGD 47,1 juta dilakukan selambatnya 12 bulan setelah tanggal pembayaran termin pertama dan pembayaran sebesar SGD 70,64 juta selambatnya 18 bulan setelah pembayaran termin pertama. “Penyelesaian saham CMZ akan dilaksanakan pada tanggal 26 April 2017, maka terhitung sejak tanggal tersebut perseroan tidak lagi memiliki saham CMZ,” ujar Sekretaris Perusahaan INDF, Elly Putranti dalam keterbukaan informasi di BEI Jakarta. Adapun pertimbangan dilakukannya transaksi ini adalah bahwa waktu yang dibutuhkan untuk mencapai hasil diharapkan atas investasi di CMZ akan lebih lama dari perkiraan. Terutama karena kondisi makro ekonomi global yang kurang menunjang, termasuk di Republik Rakyat Tiongkok. “Perseroan memandang bahwa penjualan saham CMZ merupakan kesempatan yang baik untuk semakin memperkuat posisi keuangan, sehingga bermanfaat bagi perseroan,” ujarnya. (kt)


infobank

Jumat, 28 april 2017

Bea Cukai/Pajak

Uang Kertas

Kode

Kurs

Kode

USD AUD CAD DKK HKD MYR NZD NOK GBP SGD SEK CHF JPY* BUK INR KWD PKR PHP SAR LKR THB BND EUR CNY KRW

13,313.00 10,036.79 9,860.02 1,928.79 1,711.88 3,028.15 9,334.40 1,548.83 17,037.46 9,537.48 1,489.98 13,351.52 12,170.03 9.87 206.25 43,719.12 127.01 267.49 3,549.77 87.41 387.21 9,537.48 14,348.00 1,933.40 11.72

AUD BND CAD CHF CNH CNY DKK EUR GBP HKD JPY KRW KWD LAK MYR NOK NZD PGK PHP SAR SEK SGD THB USD VND

Valas

Jual

Beli

9,891.67 9,479.91 9,699.48 13,319.58 1,916.94 1,920.72 1,941.06 14,443.82 17,009.70 1,700.48 11,895.90 11.71 43,443.86 1.61 3,045.57 1,541.98 9,136.06 4,062.53 265.22 3,528.05 1,511.10 9,479.91 383.68 13,233.00 .58

9,991.67 9,580.65 9,799.11 13,459.21 1,936.31 1,939.88 1,960.71 14,589.23 17,187.39 1,717.78 12,015.64 11.83 43,934.91 1.63 3,079.49 1,558.09 9,229.87 4,323.58 267.92 3,564.19 1,527.03 9,580.65 387.73 13,365.00 .59

Kode AUD

Beli

Jual

10.068,00 9.787,00

CAD

9.885,00 9.678,00

CHF

13.562,00 13.137,00

CNY

1.964,00 1.883,00

DKK

2.016,00 1.876,00

EUR

14.621,00 14.320,00

GBP

17.252,00 16.924,00

HKD

1.762,00 1.648,00

JPY

120,82

117,27

NOK

1.612,00 1.486,00

NZD

9.286,00 9.039,00

SAR

3.686,00 3.394,00

SEK

1.558,00 1.471,00

SGD

9.611,00 9.391,00

USD

13.335,00 13.185,00

Sumber BI 18.00 WIB

* Khusus mata uang JPY dikali per-seratus * Kurs Bea cukai/pajak berlaku 26 April - 2 Mei 2017

Gubernur BI: Bank Banyak Mulai Hati-hati Salurkan Kredit Jakarta | Jurnal Asia Perbankan diminta untuk menyalurkan kredit lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya. Akan tetapi pada sisi lain, kondisi Non Performing Loan (NPL) atau kredit bermasalah dikhawatirkan meningkat. Sehingga bank memilih sangat berhati-hati. Demikianlah diungkapkan oleh Gubernur BI Agus Martowardojo di Gedung Djuanda, Kemenkeu, Jakarta, Kamis (27/4). “Pertumbuhan kredit masih agak pelan walaupun sudah membaik, dalam banyak hal karena perbankan juga ada kecenderungan rasio kredit bermasalah gross-nya masih ada di kisaran 3%, jadi mereka ada banyak yang berhati-hati,” terangnya. Pada kuartal I-2017 kredit perbankan tumbuh 9,2%, atau lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 8,7%. Posisi NPL per Maret 2017 adalah 3,04%, atau lebih baik dibandingkan

bulan sebelumnya yang sebesar 3,16%. Dari sisi likuiditas perbankan, kata Agus masih cukup baik akibat dana pihak ketiga (DPK) yang masih tumbuh di atas 9% dalam tiga bulan terakhir. Pada Desember 2017, pertumbuhan DPK 9,6% dan Januari 2017 sebesar 10,04% serta Februari 9,21%, “Tren peningkatan likuiditas perbankan masih berlanjut,” tegas Agus. Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Muliaman D Hadad menyebutkan peningkatan likuiditas juga tidak terlepas dari kesuksesan program pengampunan pajak atau tax amnesty. “Pasca tax amnesty, terjadi perbaikan likuiditas perbankan dan saya kira trennya dalam posisi yang terus membaik. Jadi kami masih optimis bahwa pertumbuhan kredit tahun ini dalam range 9-12% masih bisa tercapai,” kata Muliaman. (dc)

16

oJk Luncurkan Sistim Layanan informasi keuangan Jakarta | Jurnal Asia Otoritas Jasa Keuangan (OJK) meluncurkan Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) yang dibangun sebagai sarana pertukaran informasi pembiayaan atau perkreditan antarlembaga di bidang keuangan dan merupakan perluasan dari Sistem Informasi Debitur (SID). Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad mengatakan, lahirnya SLIK diharapkan dapat membantu peningkatan jumlah penyediaan dana dan mampu mengendalikan pertumbuhan kredit bermasalah atau Non Performing Loan (NPL). “SLIK merupakan salah satu bentuk infrastruktur keuangan yang sangat penting untuk dapat memperluas akses kredit atau pembiayaan dan menyediakan informasi untuk kreditur yang dapat membantu menurunkan tingkat risiko kredit bermasalah,” ujar Muliaman di Jakarta, Kamis. SLIK dibangun dengan m e n g a ko m o d i r ke b u t u h a n industri, kebutuhan OJK, dan kebutuhan lembaga lain. Muliaman

menuturkan, pihaknya senantiasa terus melakukan inovasi seiring dengan perkembangan yang terdapat pada industri jasa keuangan. Melalui SLIK, lembaga di bidang ke uangan akan menyampaikan laporan debitur secara lengkap, akurat, terkini, utuh, dan tepat waktu, sehingga diharapkan kualitas informasi debitur dapat tetap terjaga. SLIK akan menerima pelaporan data debitur, fasilitas penyediaan dana, data agunan dan data terkait lainnya dari berbagai jenis lembaga keuangan serta memberikan layanan informasi debitur yang dibutuhkan oleh lembaga keuangan, masyarakat, Lembaga Pengelolaan Informasi

Perkreditan (LPIP), dan pihakpihak lain. Informasi debitur dapat diakses untuk kebutuhan penyediaan fasilitas kredit, pengelolaan manajemen risiko, dan dalam rangka pemenuhan peraturan OJK. Proses pelaporan SLIK akan dilakukan secara paralel bersamaan dengan pelaporan SID untuk periode data Maret- November 2017. Untuk selanjutnya, pada 1 Januari 2018, SLIK akan sepenuhnya menggantikan peran SID yang dikelola Bank Indonesia. Jumlah debitur yang akan dilaporkan ke dalam SLIK sebesar 96,4 juta debitur dan akan terus mengalami peningkatan seiring dengan peningkatan jumlah pelapor SLIK. Sedangkan jumlah Lembaga Jasa Keuangan (LJK) yang akan menjadi pelapor SLIK pada April 2017 berjumlah 1.626 yang terdiri dari Bank Umum, Bank Perkreditan Rakyat (BPR) dengan aset lebih dari Rp10 miliar, penyelenggara kartu kredit selain bank, dan pelapor sukarela SID. Jumlah pelapor tersebut akan

meningkat mengingat cakupan pelapor wajib pada SLIK akan lebih luas dengan menambahkan LJK seperti BPR dan lembaga pembiayaan dengan aset di bawah Rp10 miliar dan pergadaian. Pada 31 Desember 2018, pelapor SLIK diproyeksikan akan kembali meningkat seiring dengan timbulnya kewajiban pada perusahaan pergadaian, perusahaan modal ventura, dan perusahaan pembiayaan infrastruktur yang akan menjadi pelapor dalam aplikasi SLIK. Sedangkan lembaga keuangan mikro, peer to peer lending, serta lembaga lain di luar LJK seperti koperasi simpan pinjam, dapat menjadi pelapor SLIK apabilat telah memenuhi syarat dan mendapat persetujuan OJK. Pembangunan SLIK dilakukan melalui proses analisis dan perancangan yang komprehensif dengan tahapan pengujian aplikasi yang dilakukan dengan melibatkan beberapa pelaku industri keuangan untuk menjamin kualitas SLIK. Kemudian untuk menjamin

kesiapan calon pelapor dalam implementasi SLIK, OJK telah melakukan koordinasi secara intensif dengan pelaku industri keuangan melalui berbagai kegiatan, antara lain sosialisasi dan pelatihan kepada calon pelapor dalam implementasi SLIK. S ebagai payung hukum pelaksanaan pelaporan dan permintaan informasi debitur melalui SLIK, OJK telah melakukan proses penyusunan Rancangan POJK (RPOJK) yang telah ditandatangani oleh Ketua Dewan Komisioner OJK. Penyusunan RPOJK telah melalui berbagai tahapan yang telah sesuai dengan ketentuan yang telah diatur di OJK dan mempertimbangkan tanggapan atau masukan dari satuan kerja terkait, para pelaku industri jasa keuangan, serta masyarakat. Ke t e n t u a n t e k n i s a k a n dituangkan ke dalam Surat Edaran OJK (SEOJK) yang saat ini telah melalui proses penyempurnaan setelah mendapat tanggapan atau masukan dari pihak terkait. (ant)

Laba BTPN Triwulan I Meningkat 11 Persen Jakarta | Jurnal Asia PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) mencatat laba bersih setelah pajak pada trwulan I 2017 meningkat sebesar 11 persen menjadi Rp478 miliar dibandingkan periode sama tahun sebelumnya. “Jika tidak memperhitungkan investasi baru sebesar Rp207 miliar, sejatinya laba mencapai Rp631 miliar atau tumbuh 29 persen,” papar Direktur Utama BTPN Jerry Ng dalam keterangan resmi di Jakarta, Kamis. Ia mengemukakan bahwa pencapaian itu salah satunya didukung dari penyaluran kredit perseroann yang tumbuh sebesar 10 persen menjadi Rp64,99 triliun pada akhir Maret 2017 dibandingkan periode sama tahun sebelumnya Rp59,27 triliun. “Penyaluran kredit tetap diimbangi dengan asas kehatihatian yang tercermin dari tingkat

rasio kredit bermasalah (nonperforming loan/NPL) sebesar 0,8 persen,” ucapnya. Ia menjelaskan pertumbuhan kredit itu antara lain ditopang oleh penyaluran kredit ke segmen usaha kecil dan menengah (UKM) yang mencapai Rp10,04 triliun atau tumbuh 37 persen dibandingkan periode sama tahun lalu Rp7,35 triliun. Ia menambahkan bahwa pertumbuhan juga ditopang pembiayaan melalui BTPN Syariah yang tumbuh 32 persen (yoy) dari Rp3,89 triliun menjadi Rp5,12 triliun pada akhir Maret 2017. “Di BTPN kami meyakini bahwa inovasi merupakan salah satu kunci untuk dapat terus bertumbuh. Tanpa melakukan inovasi, akan sangat sulit untuk bisa memenangkan hati masyarakat,” ujar Jerry Ng. Didukung kinerja yang positif,

lanjut dia, aset BTPN turut mencatat pertumbuhan. Pada akhir Maret 2017, aset BTPN tumbuh 11 persen menjadi Rp92,9 triliun pada akhir Maret 2017 dari Rp83,6 triliun pada periode sama tahun sebelumnya. Rasio kecukupan modal (capital adequacy ratio/CAR) terjaga di 23,9 persen. Menurut Jerry Ng, pencapaian itu juga tidak terlepas dari program pemberdayaan yang diberikan BTPN kepada seluruh nasabahnya yang dikenal dengan Program Daya. Daya merupakan program pelatihan dan pendampingan yang fokus pada kesehatan dan kesejahteraan, serta pelatihan praktis keterampilan wirausaha kepada nasabah BTPN yang meliputi pensiunan, pelaku UMKM, serta komunitas prasejahtera produktif. “Sepanjang Triwulan-I 2017, BTPN telah menyelenggarakan

26.422 pelatihan Daya dengan jumlah peserta 173.080 nasabah,” paparnya. Ia menambahkan bahwa pihaknya juga sedang mengembangkan Program Daya secara digital agar aktivitas pendampingan nasabah menjadi lebih luas, efektif, serta memperbanyak jumlah nasabah yang menikmati program pemberdayaan. Saat ini, BTPN memiliki dua “platform” digital banking untuk dua segmen yang berbeda, yakni “BTPN Wow!” yang diperuntukkan bagi segmen “below-consumingclass” yang terdiri dari petani, nelayan, buruh, pekerja informal, dan pedagang mikro. Dan, platform Jenius untuk segmen onsumingclassyang diperkenalkan ke publik pada Agustus 2016. “Sejak empat tahun terakhir, kami konsisten mengalokasikan

sebagian biaya operasional untuk mengembangkan platform layanan nasabah berbasis digital. Kami optimistis investasi ini memberikan dampak signiikan pada perusahaan di masa mendatang,” tuturnya. Melalui berbagai inovasi yang dilakukan, kepercayaan masyarakat terhadap BTPN terus meningkat. Total pendanaan meningkat 11 persen dari Rp67 triliun pada akhir Maret 2016 menjadi Rp74,26 triliun pada akhir Maret 2017. Dari jumlah itu, komposisi dana pihak ketiga (DPK) mencapai Rp68,91 triliun atau naik 12 persen dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp61,71 triliun. Sementara itu, komposisi pinjaman bilateral dan obligasi mencapai Rp5,35 triliun atau tumbuh 1 persen. (ant)


IndustrI

Jumat, 28 April 2017

17 99% Industri Pengolahan di RI Berskala Kecil

Jurnal Asia | Ant: Haidz Mubarak

PEMBUKAAN IIMS 2017. Wakil Presiden Jusuf Kalla (kanan) melihat mesin mobil yang terpajang pada stan Toyota saat pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (27/4). Ajang pameran industri otomotif yang berlangsung pada 27 April-7 Mei 2017 ini menargetkan nilai transaksi sebesar Rp3,1 triliun.

Industri Otomotif Indonesia Harus Kejar teknologi terbaru Jakarta | Jurnal Asia Wakil Presiden Jusuf Kalla berharap Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 dapat mendorong industri otomotif Indonesia kejar teknologi terbaru yang berkembang di dunia otomotif global. “Memang tantangan teknologi otomotif selalu berkembang, kita harapkan juga Indonesia bukan hanya menjadi pasar dan menjual mobil tetapi juga menguasai teknologi terbaru,” kata Wapres saat menyampaikan sambutannya saat secara resmi membuka pameran otomotif tersebut, Kamis (27/4). Perkembangan teknologi otomotif, lanjutnya, juga menjadi sebuah keniscayaan yang akan terus menjadi tren dan kebutuhan dari pelanggan. “Sekarang masyarakat bukan hanya menginginkan kendaraan berkualitas, tetapi juga memperhatikan eisieensi bahan bakar, murah biaya pemeliharaan juga kini terbaru soal rendah emisi gas buang,” kata Kalla.

Oleh karena itu, Kalla kembali menegaskan agar Indonesia dalam percaturan industri otomotif tak hanya menjadi pasar maupun lokasi perakitan, terapi juga penggunaan serta pengembangan teknologi terbaru yang mengindahkan unsur ramah lingkungan. L e b i h l a n j u t , Wa p re s mengatakan salah satu tolok ukur kemajuan ekonomi suatu negara adalah seberapa banyak penjualan mobil baru terjadi di negara yang dimaksud. “Kenapa saya selalu bersedia untuk membuka acara seperti ini, karena di banyak negara termasuk Indonesia, untuk mengukur kemajuan ekonomi, salah satunya yang mudah ialah juga mengukur bagaimana penjualan kendaraan, selain rumah, dan sekarang retail,” kata Kalla. Untuk ketiga kalinya dia hadir membuka IIMS. Dengan tiga ukuran itu, menurut dia, dapat diketahui apakah ekonomi bertumbuh atau tidak di suatu negara. “Seperti disebutkan bertumbuhnya penjualan dari pameran IIMS, selalu meningkat. Itu menunjukkan bahwa ekonomi kita mempunyai pertumbuhan yang baik dibanding sebelumnya. Tentu juga memiliki efek, artinya

menambah kemacetan,” ujar Kalla yang berlatar pengusaha itu. Karena itu IIMS menjadi ajang untuk pengetahuan masyarakat, dan juga kompetisi serta selalu berkembang, bukan hanya di pameran, di penjualan, tapi juga industri dan jasa. IIMS 2017 berlangsung selama 27 April-7 Mei 2017 di JI Expo Kemayoran, dengan mengusung tema besar The Essence of Motor Show yang menjanjikan pameran otomotif tak sekadar ajang jualan bagi sejumlah merek peserta. Kali ini IIMS 2017 juga membawa konsep Carnival, yakni agar penyelenggaraan menghadirkan kegembiraan untuk seluruh pengunjung, termasuk keluarga mereka yang turut menyambangi ajang tersebut. Sedikitnya 17 merek kendaraan roda empat ambil bagian di IIMS 2017 yakni Audi, BMW, Chevrolet, Datsun, Honda, Hyundai, Kia, Mazda, MercedesBenz, MINI, Mitsubishi, Nissan, Renault, Suzuki, Tata, Toyota dan Volkswagen. Sementara dari kendaraan roda dua terdapat 11 merek yang ikut serta, yakni Aprilia, BMW Motorrad, Honda, Kawasaki, Kymco, Moto Guzzi, Piaggio, Royal Enfield, Suzuki,

Vespa dan Yamaha. Tahun ini terdapat 21 merek mobil dan 11 merek sepeda motor dengan lebih dari 250 industri pendukung peserta IIMS 2017 dengan target 450.000 pengunjung dan Rp3,1 triliun untuk nilai transaksi. Prioritaskan IKM Produksi kendaraan pedesaan di tanah air yang sedang direncanakan akan mengutamakan Industri Kecil Menengah (IKM) dalam negeri untuk menyediakan kebutuhan komponen otomotifnya. “Pasti, kami memprioritaskan IKM komponen dalam negeri. Ini bertujuan untuk menyediakan p a s a r b a g i m e re k a ,” k a t a Dirjen Industri Kecil Menengah Kementerian Perindustrian, Gati Wibawaningsih. Dalam hal ini, lanjut dia, Kementerian Perindustrian menggandeng Perkumpulan Industri Kecil dan Menengah Komponen Otomotif (PIKKO) untuk mendata komponen yang sudah bisa diproduksi IKM dalam negeri maupun yang belum. Untuk komponen-komponen yang belum bisa diproduksi, Kemenperin akan mencarikan solusi agar komponen tersebut

dapat diproduksi. Sementara itu, untuk komponen-komponen yang sudah bisa diproduksi di dalam negeri, Kemenperin akan meninjau lebih jauh tentang kemampuan produksi IKM tersebut. “Misalnya IKM itu bisa memproduksi komponen tertentu, nah kita akan lihat dari segi kuantitasnya. Apakah mesinnya menunjang untuk memproduksi dalam jumlah tertentu,” ungkap Wibawaningsih. Apabila dibutuhkan revitalisasi mesin, lanjutnya, maka Kemenperin akan memfasilitasi IKM tersebut untuk bertemu dengan bank pemerintah agar mendapat dana yang dibutuhkan. “Butuh anggaran berapa? Nanti mereka (PIKKO) yang menentukan. Kami carikan sumber pembiayaannya. Nah, mereka butuh berapa dengan bunga 9 persen,” tuturnya. Menurut dia, terdapat 1.400 IKM komponen yang ada di Indonesia, namun banyak dari mereka memilih memproduksi komponen lain atau gulung tikar. “Banyak yang tutup. Makanya kita ciptakan pasar dengan adanya kendaraan pedesaan ini. Sehingga perekonomian bergerak,” katanya. (ant)

Industri Tunggu Kebijakan Pembatasan Impor TPT Jakarta | Jurnal Asia Kalangan pelaku usaha industri hulu tekstil dan produk tekstil menunggu kebijakan pembatasan impor tekstil dari pemerintah. Keputusan ini menentukan apakah pebisnis akan menambah kapasitas atau sebaliknya, mengurangi produksi. Sekjen Asosiasi Produsen Serat dan Benang Filamen Indonesia (APSyFI), Redma Gita Wirawasta, mengatakan komposisi produk barang jadi tekstil yang kian besar di pasar domestik membuat pelaku usaha hulu was-was untuk mengembangkan usaha. “Kinerja sangat tergantung kebijakan pembatasan

impor. Kalau pemerintah bisa meyakinkan industri bahwa kebijakan ini benar-benar jalan, maka industri akan menaikkan produksinya. Industri menunggu domestic demand naik,” kata Redma di Jakarta, Kamis (27/4). Redma menjelaskan kenaikan permintaan justru ditangkap oleh produk impor. Meski mengimpor produk jadi, industri hulu ikut terpukul karena produsen hilir lokal juga mengurangi produksi. M e n u r u t Re d m a , i m p o r seharusnya dibatasi hanya untuk produsen yang mengekspor seluruh produknya karena harga impor yang memang lebih murah. Untuk pasar lokal, impor bahan

baku sebaiknya ditutup sehingga produksi hulu lokal dapat terserap dengan baik. Dari catatan APSyFI, permintaan produk jadi tekstil pada bulan puasa hingga lebaran biasanya naik hingga 2,5 kali lipat. Jika impor TPT tidak dibatasi, industri hulu tidak dapat meningkatkan kapasitas produksi dan kue permintaan domestik akan diambil alih produk impor. “ Ka l a u k o n s u m s i l o k a l , garmennya ya dijahit di sini dengan kain dan benang dari lokal. Jadi supply chain benarbenar dinikmati industri di dalam negeri. Kalau untuk ekspor,

silakan impor benang dan kain, tapi garmennya diekspor lagi,” katanya. Pada kesempatan terpisah, Dirjen Industri Kimia, Tekstil, dan Aneka Kementerian Perindustrian, Achmad Sigit Dwiwahjono, membenarkan industri hulu TPT terpukul oleh produk impor yang membanjiri pasar. Oleh karena itu, koordinasi Ke m e n p e r i n , Ke m e n t e r i a n Perdagangan, dan Ditjen Bea Cukai akan diperkuat. “Sekarang semua pemilik IP [importir produsen] bisa impor. Tapi ada yang impor kainnya 20 kali lipat dari kapasitas mesinnya. Itu ke mana barangnya? Pasti

dijual. Harusnya tidak boleh diperjualbelikan lagi. Ini yang Kemenperin, Bea Cukai, dan Kemendag ingin kendalikan,” jelas Sigit. Menurut Sigit, pemantauan impor produk hulu-hilir TPT saat ini sebenarnya lebih sederhana karena pemerintah memiliki data kapasitas terpasang setiap pabrik. Izin impor akan disesuaikan dengan kapasitas maksimum pabrik tersebut. Sigit mencatat selama kuartal pertama, ada 120 industri tekstil yang telah mengajukan impor serat, benang, dan kain untuk dijadikan pakaian jadi. (bc)

Jakarta | Jurnal Asia Berdasarkan hasil Sensus Ekonomi 2016 yang diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS) hari ini, total ada 4,41 juta perusahaan di Indonesia yang bergerak di bidang usaha Industri Pengolahan. Dari 4,41 juta perusahaan itu, hanya 42.468 saja yang berskala besar. Sisanya 4,373 juta perusahaan berskala kecil dan menengah. Yang termasuk Usaha Besar adalah industri pengolahan dengan jumlah tenaga kerja lebih dari 100 orang. Sedangkan yang mempekerjakan 20-99 karyawan digolongkan sebagai Usaha Menengah, di bawah 20 orang termasuk Usaha Kecil. “Hampir seluruh usaha industri pengolahan berskala kecil. Jumlah Usaha Mikro Kecil (UMK) sebesar 99,04 persen,” kata Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto, dalam konferensi pers di Gedung BPS, Jakarta, Kamis (27/4). Jika dilihat secara rata-rata, jumlah tenaga kerja pada industri pengolahan berskala UMK hanya 2 tenaga kerja per perusahaan. Sedangkan untuk Usaha Menengah Besar (UMB), rata-rata setiap perusahaan mempekerjakan 157 orang. Total tenaga kerja yang terserap

di sektor industri pengolahan mencapai 15,99 juta orang. Sebanyak 9,35 juta orang bekerja di industri pengolahan berskala UMK, sisanya 6,64 juta orang di perusahaan industri pengolahan berskala UMB. “Jumlah tenaga kerja yang terserap pada industri pengolahan mencapai 22,75 persen dari total tenaga kerja pada usaha-usaha selain pertanian,” Suhariyanto menerangkan. Ia menambahkan, 64,29 persen industri pengolahan berada di Pulau Jawa. Jika ditelusuri lebih jauh, maka industri pengolahan terbanyak di Pulau Jawa adalah industri pengolahan makanan dan minuman (33,57 persen), diikuti oleh industri tekstil dan pakaian jadi (19,81 persen). Kontribusi Industri Pengolahan terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) selalu tertinggi pada periode 2010-2016. Industri pengolahan termasuk salah satu tulang punggung perekonomian Indonesia. “Selain menciptakan nilai tambah, industri pengolahan termasuk andalan untuk penyerapan tenaga kerja,” tutup Suhariyanto. (dc)

Sosialisasi E-Smart IKM Dimulai Mei Jakarta | Jurnal Asia Sosialisasi dan pelatihan Program E-Smart IKM yang digelar Kementerian Perindustrian rencananya akan dimulai pada akhir Mei 2017. Hal ini ditegaskan Dirjen Industri Kecil Menengah Kemenperin Gati Wibawaningsih. “Saat ini sedang lelang untuk penyelenggara workshop. Semoga akhir Mei sudah bisa berjalan,” kata Gati kepada Antaranews di Jakarta, Kamis (27/4). Gati menyampaikan, pelatihan atau workshop e-smart IKM pada tahap awal akan menyasar IKM yang terletak di Pulau Jawa, seperti di Sidoarjo dan Jakarta. “Nanti akan ada delapan kota. Kami gelar workshop di masingmasing kota tersebut,” pungkas Gati. Menurutnya, workshop akan berlangsung selama dua hari, di mana pada hari pertama, Kemenperin akan menginformasikan fasilitas yang diberikan kepada IKM melalui program ini. Setelah itu, pada hari kedua, peserta akan dilatih cara memotret produk, mengunggahnya ke

internet hingga cara membuat situs sendiri. “Pada akhir Mei, kita juga akan ada MoU (nota kesepahaman) dengan belanja. com. Ini yang kedua setelah MoU dengan bukalapak.com sebelumnya,” ujar Gati. Diketahui, latar belakang pelaksanaan program e-smart IKM, di antaranya didasari untuk pengembangan ekonomi berbasis digital, peningkatan ekspor IKM, serta perluasan akses pasar dan akses pendanaan. Program ini memiliki desain infrastruktur digital dengan tulang punggung Palapa Ring, Satelit BRI dan PLN. Melalui program ini, Kemenperin akan memfasilitasi pelaku IKM untuk menjalin kerja sama dengan e-commerce di dalam negeri seperti Tokopedia, Bukalapak, Lazada dan Blibli. Sasaran sektor IKM yang dikembangkan melalui program e - s m a r t , a n t a ra l a i n I K M kosmetika, logam, kerajinan, fashion, makanan dan minuman, perhiasan, produk kulit, furniture, herbal, komponen, tekstil, permesinan, semen, pupuk, serta elektronika. (ant)

Menperin Dorong TKDN Wuling Capai 60 Persen Jakarta | Jurnal Asia Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mendorong PT SGMW Motor Indonesia, agen pemegang merek (APM) dan pabrikan Wuling di Indonesia, untuk terus meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) hingga 60 persen. “Sekarang kan sudah 40 persen. Agar bisa meningkat hingga 60 persen,” kata Airlangga kepada ANTARA News di Jakarta, Kamis (27/4). Airlangga menyampaikan, Wuling akan mengaspal di Indonesia pada Juli 2017, yang ditandai dengan peresmian pabrik oleh Presiden Joko Widodo. “Ada dua tipe yang akan diluncurkan. Iya saya ikut

meresmikan, kami juga meminta Presiden untuk ikut meresmikan,” pungkas Airlangga. Menurutnya, pembangunan pabrik yang berlokasi di Cikarang Jawa Barat tersebut sudah selesai sejak Februari 2017. Pabrik ini akan memproduksi dua model kendaraan dengan mesin 1.200 cc dan 1.500 cc. Adapun total kapasitas produksi pabrik tersebut sebanyak 120 ribu unit per tahun. Masuknya perusahaan patungan SAIC Motor Corporation, General Motors dan Guangxi Motor Corporation ke Indonesia dinilai menjadi salah satu bukti bahwa iklim usaha di Indonesia sudah membaik. (ant)

Holding Belum Terbentuk, Pertamina dan PGN Sudah Distribusi Gas Jakarta | Jurnal Asia Kementerian BUMN menargetkan pembentukan holding BUMN migas selesai di pertengahan tahun ini. Holding BUMN migas ini nantinya dipimpin oleh PT Pertamina (Persero) yang membawahi PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN). Meskipun pembentukan holding migas belum terealisasi sampai saat ini, namun Pertamina dan PGN sudah menjalin kerja sama dalam mendistribusikan gas ke masyarakat. “Ini yang kita lakukan dengan Pertamina dan PGN bagaimana optimalisasi sumber daya gas supaya jauh lebih diterima oleh masyarakat dengan pembangunan infrastruktur. Kerja sama operasi sehingga gas bisa sampai ke masyarakat dengan harga kompetitif,” ujar Deputi Bidang Usaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata, Kementerian

BUMN Edwin Hidayat Abdullah di kantornya, Jakarta Pusat, Kamis (27/4). Salah satu sinergi yang sudah dirasakan, lanjut Edwin, dengan memangkas harga gas industri di Sumatera Utara (Sumut) sudah dipangkas dari sekitar US$ 13,38/ MMBtu menjadi US$ 9,95/MMBtu. Penurunan harga ini terjadi karena ada pemangkasan biaya di hulu, transmisi, dan distribusi. “Dengan sinergi Pertamina dan PGN sekarang sudah sekitar US$ 9 per MMBtu, jadi turun 20%,” tutur Edwin. Tidak hanya itu, beberapa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) milik Pertamina juga dibantu distribusi gasnya melalui pipa gas PGN. Edwin menambahkan, dengan sinergi antara Pertamina dan PGN memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. “Kemudian juga beberapa lokasi, misalnya di

Jawa SPBG Pertamina sekarang sudah bisa dialiri gas yang didistribusikan oleh pipa PGN,” tutur Edwin. Holding BUMN migas sendiri ditargetkan rampung pada semester I tahun ini. Sebelumnya pada akhir 2016, pemerintah telah menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 72 Tahun 2016. PP tersebut merupakan Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005 tentang Tata Cara Penyertaan dan Penatausahaan Modal Negara pada Badan Usaha Milik Negara dan Perseroan Terbatas. Edwin menyebutkan pembentukan Holding BUMN migas terbentuk pada semester I tahun ini yang ditandai dengan pembentukan PP holding per sektor. “Kita mau sih enggak lama lama, tapi ya kita insya Allah semester satu. Kita doakan saja,”

ujar Edwin. Edwin menambahkan, proses pembentukan holding migas yang digadang-gadang menjadi yang paling cepat bisa direalisasikan masih dalam proses. Kajian komersial dan hukum sudah selesai dilakukan dan tinggal menunggu diterbitkannya PP holding migas sebagai payung hukum. “Holding masih ada beberapa proses yang harus kita lalui. Sementara kajian secara komersial dan hukum sudah siap dan sekarang sedang berproses secara legal administratif,” tutur Edwin. Pembentukan holding BUMN migas merupakan amanat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Namun, Jokowi berpesan agar pembentukan holding harus dikaji dengan benar sehingga tidak menimbulkan masalah di kemudian hari. “Holding ini merupakan amanat

pemerintah. Presiden Jokowi awal tahun ini menyampaikan bahwa proses holding harus dijalankan, namun perlu dikaji betul secara mendalam aspek legalnya, komersialnya, dan juga prosesnya itu tidak boleh ada yang

terlewatkan,” ujar Edwin. Edwin menambahkan, dengan terbentuknya holding migas bisa memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat Indonesia, utamanya dalam hal ketahanan energi di mana

Pertamina dan PGN nantinya bisa bersinergi lebih erat. “Tapi benarbenar it has the beneit untuk masyarakat kita, dan terhadap pemerintah serta Pertamina dan PGN secara korporasi,” kata Edwin. (dc) Ilustrasi


properti

Jumat, 28 April 2017

18 Bisnis E-Commerce Serap Ruang Perkantoran

Jurnal Asia | Ant:Muhammad Iqbal

PEMBANGUNAN RUSUNAMI UNTUK BURUH. Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Ketenagakerjaaan Hanif Dhakiri, Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany dan Komisaris Utama Perseroan Andi Gani Nena We meninjau lokasi pembangunan Rusunami di Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (27/4). Pembangunan enam ribu unit rusunami ini bertujuan untuk mendukung program penyediaan hunian terjangkau bagi para pekerja dan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang dilakukan pemerintah melalui PT. PP (persero).

Jokowi Akui Sulit Bangun Rumah Murah

6.000 rusunami Dibangun untuk Buruh Jakarta | Jurnal Asia PP Urban yang merupakan anak perusahaan dari PT PP Tbk, melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking proyek 6.000 unit rumah susun sederhana milik atau rusunami, di kawasan Tangerang Selatan, Banten. Acara yang diresmikan Presiden Joko Widodo, merupakan bagian dari program penyediaan hunian terjangkau bagi para pekerja dan masyarakat berpenghasilan rendah. Sekaligus dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional 2017. Rusunami yang dibanderol seharga Rp295 juta per unit ini merupakan hasil pembiayaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, dan dibangun oleh PT PP Tbk melalui anak usahanya, yakni PT PP Urban (PP Urban). Di hadapan para pekerja yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) yang juga turut hadir di acara groundbreaking tersebut, Jokowi menjelaskan jika uang muka dan cicilan per bulan dari Rusunami ini sudah dibuat dengan skema yang terjangkau bagi

masyarakat berpenghasilan rendah dan para pekerja. Disebutkannya dengan harga Rp295 juta per unit, maka hanya dibutuhkan uang muka sebesar satu persen atau sekitar Rp 2,9 juta. Sedangkan, cicilannya hanya sekitar Rp1,2 juta per bulan. “Di kawasan kota yang harga tanah sudah melambung tinggi. Ini memang kesalahan pemerintah, kenapa dari dulu kita tidak punya bank tanah, land bank. Sehingga harga tanah misalnya di Jakarta bisa sampai Rp200 juta, Rp250 juta per meter persegi,” tutur Jokowi. Dengan kondisi itu, maka membangun rumah murah di Jakarta menjadi susah. “Kalau dulunya kita memiliki misal 30 persen dari wilayah Jakarta itu dikuasai pemerintah, saya kira bangun rusun, rusunami, rumah tapak, akan sangat mudah. Tapi ya sudahlah itu sudah terjadi,”

tuturnya. Ia mengaku akan terus mendorong program seperti ini, menyediakan rumah murah. Tetapi Jokowi mengingatkan, agar tepat sasaran. Jangan sampai, yang peruntukan rumah murah justru diambil oleh orang-orang kaya. Dalam dua pekan ke depan, Jokowi juga akan meresmikan rumah murah di Depok. Lokasi yang dekat stasiun tapi dengan harga yang sangat murah. “Pemerintah akan terus membangun rumah-rumah dengan harga-harga terjangkau oleh pekerja,” jelas Jokowi. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga berjanji akan terus mendorong melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, untuk pembangunan rumah murah pekerja. “Akan kita dorong anggarannya agar bisa terus tersedia,” ujar Jokowi. Direktur Utama PT PP Tbk, Tumiyana, mengatakan, dengan proyek ini perseroan ingin menunjukkan komitmen mereka pada program pemerintah, untuk menyediakan hunian terjangkau bagi kalangan pekerja dan masyarakat berpenghasilan rendah

tersebut. “Perseroan melalui PP Urban juga berupaya untuk ikut serta mengatasi backlog (kekurangan perumahan) yang terjadi di Indonesia saat ini,” katanya, Kamis (27/4).Dia menjelaskan, rusunami di atas lahan 8,5 hektare (ha) dengan nama kawasan PP Urban Town Serpong ini dibangun bekerja sama dengan PT Ruragraha (Bukit Sarua Development). Peruntukannya pun khusus bagi para pekerja yang tinggal di daerah Serpong, Tangerang Selatan dan Banten. Agar para pekerja yang tinggal di kawasan-kawasan tersebut bisa memiliki hunian yang layak dengan harga terjangkau. “6.000 unit itu memang dikhususkan untuk pekerja dan masyarakat berpenghasilan rendah, yang dapat menampung sekitar 18 ribu jiwa,” kata Tumiyana. Dia menjelaskan, luas setiap unit rusunami ini mencapai 30 meter persegi, terdiri atas dua kamar tidur, satu kamar mandi, dapur, dan ruang keluarga. “Harganya sekitar Rp8,4 juta per meter persegi, atau sekitar Rp294 juta per unit,” ujarnya.

Soal fasilitas bagi penghuni, PP Urban Town Serpong juga dilengkapi dengan fasilitas umum dan sosial seperti penitipan anak para pekerja, playground, playgroup, ruang publik, serta fasilitas penunjang keseharian lainnya. Pada kesempatan yang sama, Komisaris Utama PT PP Tbk, Andi Gani Nena Wea menambahkan, PP Urban selaku anak usaha perseroan dipercaya memiliki reputasi yang baik dalam bidang pelaksanaan konstruksi, serta mampu menyelesaikan proyek tersebut sesuai rencana dan dengan kualitas yang terbaik. Diakuinya, dalam pelaksanaan pembangunan ini, PP Urban menerapkan improvisasi dan teknologi pada struktur bangunan, dengan menggunakan metode precast berkonsep Mass Production. Hal itu dilakukan atas kerja sama dengan Hanwha Engineering & Construction dari Korea Selatan. “Dengan metode precast and mass production ini, dapat membantu dalam percepatan pembangunan sehingga produksi penyediaan rusunami dapat segera terselesaikan,” kata Andi. (vv)

Jakarta | Jurnal Asia Kehadiran bisnis e-commerce (bisnis elektronik) diperkirakan mampu mengatasi tingkat okupansi (hunian) kantor yang masih rendah di area Central Business District (CBD) mau pun non CBD di Jakarta. “Kalau kita lihat sih ke depannya okupansi (ruang kantor) memang akan tetap under pressure (tertekan). Jadi akan cukup ter-pressure,” kata Head of Markets Jones Lang LaSalle (JLL) Angela Wibawa, kemarin. Sebagaimana diketahui, pada 2017 ini tingkat vacancy (kekosongan) ruang kantor di Jakarta terbilang tinggi. Hal itu dikarenakan jumlah kantor terbangun terus bertambah. Namun dengan bergeliatnya bisnis e-commerce diprediksi akan menumbuhkan lagi tingkat hunian ruang kantor. “ Kalau kita lihat demandnya (permintaan) itu udah lumayan

lebih positif. Kita lihat ada beberapa industri kayak e-commerce. Mereka yang masih positif untuk mengambil space di perkantoran tersebut,” jelasnya. Ia juga menjelaskan, jika dibandingkan kuartal per kuartal, yakni kuartal terakhir 2016 dan kuartal pertama 2017, tingkat okupansi kantor di Jakarta turunnya tak terlalu signiikan, khususnya di CBD. Artinya pasar perkantoran di Jakarta mulai membaik. “Dari kuartal per kuartal kemarin itu tingkat okupansi CBD itu kalau dibilang menurunnya sangat sedikit karena suplai yang masuk nggak cukup banyak dari kuartal kemarin sampai kuartal ini,” lanjutnya. “Yang akan impact dari segi okupansi lebih ke suplaier masuk itu akan banyak atau tidak. Kalau demand dan suplai tidak balance dan kemungkinan besar ya itu akan ada implikasinya ke okupansinya,” tambahnya. (oz)

Rusun Layak Huni di Jakarta Harga Termurah Rp 350 Juta Bogor | Jurnal Asia Pembangunan rumah susun (rusun) belum banyak diminati pengembang swasta karena dinilai kurang menguntungkan. Direktur Marketing Perum Perumnas Muhammad Nawir mengatakan, sangat sulit untuk menyediakan hunian yang layak dengan harga murah sekaligus. “Kalau bicara layak versi Kementerian PUPR itu luas minimal 36 meter persegi,” ujar Nawir saat seminar “Peran Pemerintah dan Stakeholder dalam Memenuhi Kebutuhan Rumah Rakyat”, kemarin. Selain Kementerian PUPR, kata Nawir, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga mensyaratkan hunian layak huni dengan luas minimal 36 meter persegi. Dari sisi keterjangkauan, hunian seluas 36 meter persegi di Jakarta paling tidak harganya mencapai Rp 350 juta atau Rp 9,7 juta per meter persegi.

“Kalau Rp 350 juta pandangan Kementerian Keuangan, angsurannya kan sekitar Rp 3 juta per bulan, berarti penghasilannya Rp 9 juta. Masa harus disubsidi?” jelas Nawir. Ia menambahkan, di Depok saja harga rusun yang disarankan adalah Rp 8,4 juta per meter persegi. Jika menyesuaikan dengan kebutuhan hunian layak seluas 36 meter persegi, berarti harganya Rp 302 juta. Nawir menambahkan, harga Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) rusun di Bandung Rp 7,4 juta per meter persegi, Bandung serta Jawa Tengah Rp 7 Juta per meter persegi, Makassar Rp 7,4 juta per meter persegi, Medan Rp 8 juta per meter persegi, dan Pontianak Rp 10 juta persegi. “Harga ini, kalau di Jakarta Rp 9 juta tadi masih bisa dengan catatan lahannya luas karena tidak membangun parkir,” tutur Nawir. (oc)

Ilustrasi

Program KPR Mikro untuk Pedagangan Terpentok IMB Jakarta | Jurnal Asia Realisasi program nasional kredit perumahan rakyat mikro bagi warga berpenghasilan rendah menemui sejumlah kendala. Persyaratan program yang diluncurkan Bank Tabungan Negara (BTN) tersebut banyak dikeluhkan oleh warga. Menurut Ketua Umum DPP Asosiasi Pedagang Mie Bakso (Apmiso), Lasiman, program BTN KPR Mikro yang meluncur perdana di Semarang beberapa waktu lalu telah menyasar 300 pedagang. Namun, untuk menikmati program rumah murah itu, para pedagang

terkendala syarat izin mendirikan bangunan atau IMB. “Persyaratan izin IMB menjadi momok pedagang selama ini. Bahkan dari 300 pedagang yang jadi percontohan 90 persen belum punya syarat itu, “ kata Lasiman, Kamis (27/4). Meski begitu, persyaratan lain para pedagang mudah untuk melengkapinya. Seperti harus tergabung dan mendapat rekomendasi dari komunitas pedagang, atau koperasi, serta binaan Kementerian Koperasi dan UKM (Usaha Kecil dan Menengah). L a s i m a n b e r h a ra p a g a r

persyaratan izin IMB yang dikeluarkan tiap kabupaten/kota bisa dipermudah. Hal itu, agar KPR murah bagi masyarakat berpenghasilan rendah seperti pedagang bakso bisa memperoleh fasilitas rumah murah. “Kami minta tiap kabupaten dan kota untuk mempermudah pengurusan IMB untuk anggota kita yang masuk dalam program ini, “ imbuhnya. Di 2017 Apmiso sendiri lanjut dia, akan memfasilitasi penyaluran BTN KPR mikro ini untuk 1.000 pedagang di Jawa Tengah. Setelah dilauncing perdana di Semarang

untuk 300 pedagang, program yang bekerja sama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ini akan langsung menyasar ke daerah lain, seperti Wonogiri, Sragen, Solo, Karanganyar, dan Klaten. “Pilot project di Jateng, setelah Jateng 60 persen terealisasi baru ke DKI, Jawa Barat dan Jawa Timur, “ ujarnya. Sebelumnya, Direktur Utama BTN, Maryono mengungkapkan, KPR BTN Mikro diluncurkan untuk menjawab kebutuhan pembiayaan perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Khususnya, para pekerja sektor informal dan berpenghasilan tidak tetap. Jumlah penghasilan disyaratkan untuk BTN KPR Mikro ini rata-rata Rp1,8 juta sampai Rp2,8 juta per bulan. Segmen ini merupakan masyarakat yang membutuhkan akses pembiayaan rumah. Sebab, mereka tidak masuk dalam kategori penerima KPR bersubsidi dalam skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) maupun Subsidi Selisih Bunga (SSB), serta bantuan uang muka yang dikucurkan pemerintah. (vc)

Tips

Ciptakan Dapur Bersih Tanpa Bantuan ART DAPUR merupakan bagian rumah yang paling cepat kotor. Tak jarang dalam sehari Anda harus membersihkan area dapur berulang kali. Hal ini tentu akan merepotkan, apalagi jika tidak menggunakan jasa asisten rumah tangga (ART). Sebenarnya, kunci dapur yang bersih terletak pada penataannya. Jika Anda dapat menata dapur dengan baik, dijamin dapur akan selalu terlihat bersih dan rapi, meski tanpa bantuan ART. Berikut tips untuk diikuti. Rak/lemari U s a h a k a n m e nye d i a k a n rak atau lemari tertutup untuk menyimpan peralatan dapur. Satu rak dan satu lemari sebenarnya sudah cukup, asal Anda dapat menatanya dengan baik. Pisahkan penyimpanan alat masak dan makan. Jumlah peralatan masak dan alat makan tak perlu terlalu banyak, termasuk perlekengkapan yang dibutuhkan untuk acara tertentu. Pisahkan juga spot lemari untuk menaruh bahan-bahan makanan seperti minyak goreng, mi instan, mentega, terigu, dan sebagainya. Hindari menumpuk atau menggantung barang di dapur karena akan membuat kesan berantakan.

Wadah/stoples Gunakan wadah atau stoples untuk menyimpan bumbu-bumbu, gula, kopi, dan kebutuhan lain. Gunakan ukuran yang sesuai dengan volume isi. Letakan berjajar rapi di dlam remari atau di rak khusus yang mudah dijangkau dan tidak lembap. Gunakan juga wadah tersendiri untuk menempatkan pisau dan alat makan seperti sendok dan garpu. Jauhkan dari kompor agar tidak berminyak. Tempat cuci piring Beri perhatian khusus pada wastafel cuci piring. Jangan biarkan cucian piring menumpuk terlalu lama karena dapat memicu timbulnya bau tak sedap. Selalu bersihkan saluran air di bak cuci setiap setelah selesai mencuci piring. Jangan biarkan kotoran menumpuk di dalam sink. Gunakan rak piring kecil dekat bak cuci untuk menyisihkan air setelah piring dan gelas di cuci. Setelah kering, lap piring dan gelas dengan tisu lalu tempatkan di dalam lemari. Sediakan lap tangan (digantung) dan lap khusus untuk membersihkan meja dapur dan tepi bak cuci. Cahaya Meski sering berada di bagian paling belakang dari hunian, usahakan ada bukaan untuk

cahaya yang baik untuk dapur. Jika memungkinkan dapur Anda harus memiliki jendela dan terkena paparan matahari langsung. Cahaya yang terang akan membuat dapur tampak lebih b e r s i h d a n t i d a k l e m b a p. Gunakan juga warna terang untuk mendekorasi dapur Anda. Tempat sampah Selalu sediakan tempat sampah di dapur. Lapisi tempat sampah dengan kantong plastik untuk memudahkan Anda mengangkutnya ke tempat

sampah utama di luar rumah dan menghindari keranjang sampah kotor. Pisahkan jenis sampah basah dan kering. Jangan biarkan sampah menumpuk terlalu banyak sehingga tidak menimbulkan bau. Meja Jika Anda memiliki area dapur terbuka, tambahkan satu meja di tengah area dapur. Meja ini dapat berfungsi untuk makan, memisahkan belanjaan, menulis resep, dan sebagainya. Ini akan menghindari Anda menaruh

barang sembarangan. Tambahkan hiasan seperti bunga dalam vas untuk mempercantik tampiln meja. Namun usahakan meja selalu dalam kondisi kosong dan bersih. Meja yang kosong akan membuat dapur tampak lebih bersih. Jika Anda telah menata dapur dengan trik tersebut, dijamin dapur akan selalu terlihat rapi dan bersih. Anda pun tak perlu repot menggunakan jasa ART untuk membersihkan rumah. (rc)

Ilustrasi

Pengelolaan Perda Rusun di Daerah Terkendala Jakarta | Jurnal Asia Kendati pembangunan rusun mulai marak di berbagai daerah di Indonesia, justru tidak dilengkapi dengan peraturan daerah (perda) sebagai payung hukumnya. Pengelolaan dan pemilikan rumah susun (rusun) di daerahdaerah masih terkendala ketiadaan perda yang seharusnya merupakan payung hukum yang mengatur segala hal tentang rusun baik pembangunan fisik maupun pengelolaan, pemeliharaan, dan kepenghunian. Sampai saat ini, hanya ada 15 pemerintah kota (pemkot) yang telah memiliki perda rusun. Padahal perda merupakan amanat dari Undang Undang (UU) Nomor 20 Tahun 2011 tentang Rusun. “Saya nggak hafal angka pastinya, tapi sekarang ada 15 pemkot yang baru punya perda rusun seperti Jakarta, Balikpapan, dan Surabaya,” kata Sekretaris Direktorat Jenderal (Sesditjen) Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ( PUPR) Lukman Hakim, kemarin. Selain merupakan amanat UU Nomor 20 Tahun 2011, pembentukan perda rusun juga ditengarai bisa memberikan kejelasan masalah rusun. Menurut Lukman, selama ini permasalahan yang kerap muncul adalah terkait pengelolaan dan kepenghuniannya. Pasalnya, di dalam rusun terdapat hal-hal yang merupakan benda bersama sehingga perlu diatur kejelasannya. Permasalahan lainnya adalah

pembentukan Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SRS). Penyebab lainnya, lanjut Lukman, karena lembaga perumahan dan permukiman di bawah pemda baru terbentuk, sehingga belum ada fokus lebih untuk rusun. “Lembaga perumahan dan kawasan permukiman yang dikelola daerah baru terbentuk sebentar, nama dinasnya baru awal tahun ini ada, lembaganya baru ada,” tuntas dia. B a nya k p e n g e l o l a a t a u pengembang yang cenderung enggan membentuk P3SRS walaupun sudah diamanatkan UU Nomor 20 Tahun 2011. “Karena memang nggak ada konsekuensinya dan UU juga nggak memberikan hukuman kepada pengelola atau pengembang yang tidak mau membentuk P3SRS. Jadi mereka tidak bisa dihukum apa-apa,” kata Ketua Asosiasi Perhimpunan Penghuni Rumah Susun Indonesia (Aperss) Ibnu Tadji. Oleh sebab itu, dengan adanya perda rusun tersebut, semua rusun di Indonesia bisa memiliki P3SRS yang merupakan kewajiban semua pengelola rusun. “ Pe r d a r u s u n n a n t i n ya mengatur masalah kepenghunian, kepemikikan benda bersama, kemudian bagaimana juga menetapkan P3SRS. Yang paling utama serta baru di rusun adalah SKBG atau surat kepemilikan bersama gedung,” tuntas Lukman. (kc)


agribisnis

Jumat, 28 april 2017

19

Harga Komoditi Tanggal 27 April 2017 KOMODITI

JENIS PERDAGANGAN

LOKASI

HARGA

SATUAN

CPO

- Forward bln Apr’17 - Forward bln Jun’17 - Forward bln Mei’17 - SPOT - Futures bln Jun’17(CPOTR) - Futures bln Mei’17(CPOTR)

Rotterdam Rotterdam Rotterdam Medan Jakarta (ICDX) Jakarta (ICDX)

710,00 660,00 682,50 8.617 8.515 8.685

US$ / ton US$ / ton US$ / ton Rp / Kg Rp / Kg Rp / Kg

Olein

- Forward bln Jul’17/Sep’17 Rotterdam - Forward bln Jun’17 Rotterdam - Forward bln Mei’17 Rotterdam - SPOT Jakarta - Futures bln Jun’17(OLEINTR) Jakarta (ICDX) - Futures bln Mei’17(OLEINTR) Jakarta (ICDX)

610,00 652,50 682,50 9.544 *) 8.655,00 8.825,00

US$ / ton US$ / ton US$ / ton Rp / Kg Rp / Kg Rp / Kg

Minyak Kelapa - Forward bln Jul’17/Ags’17 - Forward bln Jun’17/Jul’17 - SPOT

Rotterdam Rotterdam Bitung

1.590,00 1.600,00 20.887

US$ / ton US$ / ton Rp / Kg

Kakao

- Futures bln Des’17 - Futures bln Jul’17 - Futures bln Sep’17 - SPOT

New York New York New York Makassar

1.904,00 1.875,00 1.883,00 20.181

US$ / ton US$ / ton US$ / ton Rp / Kg

Kopi Arabika

- Futures bln Jul’17 - Futures bln Mei’17 - Futures bln Sep’17 - SPOT

New York New York New York Medan

130,70 128,15 133,10 52.384

Sen US $ / Lbs Sen US $ / Lbs Sen US $ / Lbs Rp / Kg

Kopi Robusta

- Futures bln Jul’17 - Futures bln Mei’17 - Futures bln Sep’17 - SPOT

London London London Lampung

1.929,00 1.898,00 1.944,00 22.309

US $ / Ton US $ / Ton US $ / Ton Rp / Kg

Karet TSR 20

- Futures bln Jul’17 - Futures bln Mei’17 - Futures bln Sep’17 - SPOT

Singapura Singapura Singapura Palembang

157,00 155,40 159,40 20.135

Sen US $ / Kg Sen US $ / Kg Sen US $ / Kg Rp / Kg

Jagung

- Futures bln Jul’17 - Futures bln Mei’17 - Futures bln Sep’17 - SPOT

Chicago Chicago Chicago Lampung

366,75 359,00 373,75 1.652

Sen US $ / Bushel Sen US $ / Bushel Sen US $ / Bushel Rp / Kg

- Futures bln Apr’17 - Futures bln Jun’17 - Futures bln Mei’17

Jakarta Jakarta Jakarta

547.1 552.8 549.7

Rp / gram Rp / gram Rp / gram

- bln Apr’17(TINPB100) - bln Apr’17(TINPB200) - bln Apr’17(TINPB300)

Jakarta (ICDX) 20 Jakarta (ICDX) 19.95 Jakarta (ICDX) 19.75

US$ / ton US$ / ton US$ / ton

Emas **)

Timah **)

Sumber : bappebti.go.id

go green

Jurnal Asia | Ant: Syifa Yulinnas

SERTIFIKASI BENIH KELAPA SAWIT. Petani membersihkan hama rumput pada bibit kelapa sawit yang telah disertiikasi di Desa Rimba Langgeh, Arongan Lambalek, Aceh Barat, Aceh, Kamis (27/4). Sertiikasi benih kelapa sawit melalui pemeriksaan lapangan, pengujian laboratorium dan pengawasan oleh lembaga terkait bertujuan untuk meningkatkan kualitas hasil produksi serta mencegah beredarnya benih kelapa sawit palsu.

Penerapan regulasi gambut Picu gelombang PHK Pekanbaru | Jurnal Asia Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menyatakan penerapan regulasi gambut untuk hutan tanaman industri melalui Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan No.17/2017 tidak bisa dipaksakan karena akan berimplikasi pemutusan tenaga kerja. Setidaknya hingga 20.790 orang di Provinsi Riau, bakal terkena PHK. “Potensi pemutusan hubungan kerja atau PHK tidak bisa dihindari,” kata Ketua Apindo Provinsi Riau, Wijatmoko Rah Trisno, di Pekanbaru, Kamis (27/4). Ia menyebutkan potensi PHK terhadap 20.790 orang itu terdiri atas karyawan langsung sebanyak 3.471 orang

dan karyawan tidak langsung mencapai 17.319 orang. Ia mengatakan PHK akan mulai terjadi secara bertahap hingga lima tahun ke depan karena penggunaan pekerja menurun seiring luas konsesi HTI yang akan berkurang. Wijatmoko mengungkapkan sekitar 76 persen konsesi HTI atau 380.000 hektare (Ha) dari total realisasi tanaman pokok

seluas 449.980 Ha telah masuk dalam peta fungsi ekosistem gambut. Dengan begitu, luas HTI yang tersisa hanya 24% atau seluas 120.829 Ha. Kemudian, areal untuk tanaman kehidupan yang masuk ke dalam fungsi ekosistem gambut mencapai 73 persen atau sekitar 16.000 Ha sehingga hanya 7.000 Ha yang tersisa. “Total areal tanaman pokok HTI dan tanaman budi daya di Riau mencapai 398.000 hektare, dan lahan gambut itu harus direstorasi dengan biaya ditanggung oleh pengusaha,” katanya. Meski dalam Permen No.17/2017 terbuka peluang bagi pemegang izin konsesi mengajukan lahan usaha peng-

ganti (land swap), namun Wijatmoko menilai hingga kini lokasinya tidak jelas. “Lokasinya tentu harus di tanah mineral, bukan lagi gambut, tapi di Riau saya ragu itu ada. Kalau lokasinya di luar Riau, itu tidak mudah untuk memindahkannya dan justru berdampak negatif pada daya saing produk,” ujarnya. Ia mengatakan Apindo Riau kini berusaha membuka komunikasi dengan Pemprov Riau untuk mencari solusi masalah ini karena dampaknya juga akan bermuara pada pendapatan daerah. “Industri pulp dan kertas selama ini menyumbang sekitar 9,8 persen untuk Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB)

Riau per tahun,” kata dia. Selain itu, ia juga meminta agar tidak ada serikat buruh yang melakukan demonstrasi meski sudah ada kegelisahan karena terancam kehilangan pekerjaan. “Tidak ada perusahaan yang ingin berlawanan dengan pemerintah, namun kita harapkan kearifan pemerintah untuk melihat dampak dari kebijakan ini pada aspek ekonomi, sosial, dan industri,” katanya. Ia menambahkan, regulasi tentang gambut ini tidak hanya berdampak ke Riau, melainkan kepada delapan daerah lainnya yang ekonominya bergantung pada komoditas perkebunan seperti kelapa sawit. (oz)

KPK Diminta Telisik Penggunaan Dana Pungutan Ekspor CPO Jurnal Asia | Ant: Aji Styawan

NELAyAN memperbaiki jaring penangkap ikan teri jenis “gillnet” di Pelabuhan Perikanan Pantai Morodemak, Demak, Jawa Tengah.

Jokowi Akan Evaluasi Penggunaan Jaring Tangkap Ikan Jakarta | Jurnal Asia Pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan, memberlakukan aturan yang melarang para nelayan tradisional menggunakan jaring penangkap ikan, atau cantrang. Hal ini ditentang sejumlah pihak, termasuk dari kalangan nelayan. Presiden Joko Widodo berjanji bahwa pemerintah akan berusaha memberikan solusi yang terbaik untuk para nelayan, terkait dengan adanya aturan tersebut. “Percayalah, kita akan memberikan solusi yang paling baik untuk nelayan,” kata Jokowi usai groundbreaking Rusunami, di Kawasan Tangerang Selatan, Banten, Jawa Barat, Kamis (27/4). Meski demikian, Presiden mengaku dirinya belum sempat bertemu secara langsung dengan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, untuk membicarakan kebijakan yang dianggap mempersulit nelayan tersebut. Karenanya, Jokowi berjanji akan segera mengevaluasi dan melihat langsung ke lapangan, guna menentukan arah kebijakan yang akan diambil oleh pemerintah terkait dengan adanya aturan tersebut. “Saya akan lihat dulu di lapangannya seperti apa. Saya akan mengevaluasi kebijakan yang telah dilakukan oleh Ibu Menteri Kelautan dan Perikanan,” kata Jokowi. (vv)

RUU Tembakau Diharap Perhatikan Aspek Keseimbangan Jakarta | Jurnal Asia PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) tidak berharap banyak atas Rancangan UndangUndang (RUU) Tembakau yang tengah dibahas oleh Pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Salah satu perusahaan produsen tembakau terbesar di Indonesia itu pasrah atas RUU tersebut. Presiden Direktur Sampoerna Mindaugas Trumpaitis menga takan, pembentukan RUU merupakan kewenangan Pemerintah dan DPR. Namun dia berharap agar mementingkan aspek keseimbangan dalam membentuk RUU Tembakau. “Saya tidak ingin berspekulasi soal RUU Tembakau. Tapi menurut saya regulasi yang dikeluarkan harus seimbang,” di Hotel Ritz Carlton Pacific

Place, Jakarta, Kamis (27/4). Seimbang yang di mak sudkannya adalah me ngun tungkan bagi negara tapi tidak menghantam pertumbuhan in dustri rokok nasional. Sebab i n d u s t r i ro ko k j u g a m a s i h me nyerap tenaga kerja yang cukup besar. “Di Indonesia itu ada sekitar 6 juta orang tergantung di bisnis tembakau meliputi petani, pekerja pabrik dan penjual rokok,” imbuhnya. Mindaugas juga mengingatkan, bahwa industri rokok juga menyumbang pendapatan yang cukup besar mulai dari cukai hingga pajak. “Kami salah satu pembayar pajak terbesar di Indonesia dan pemerintah sangat tegantung pada pajak industri ini,” pungkasnya. (dtf)

Jakarta | Jurnal Asia KPK didesak menelisik penggunaan dana hasil pungutan ekspor CPO/minyak kelapa sawit. Desakan itu disampaikan Direktur Center for Budget Analysis (CBA) Uchok Sky Khadai. Kamis (27/4). Ucok meminta agar KPK tidak hanya mengkaji melainkan juga melakukan penggeledahan. Bahkan, lanjut dia, kalau perlu jika soal kebijakan pungutan itu tidak bisa dikendalikan dan tidak ada manfaatnya bagi petani, lebih baik dihapus saja daripada memperkaya orang-orang tertentu. Sebelumnya dilaporkan kebijakan pungutan ekspor CPO itu telah membuat petani sawit tercekik. Petani sawit, di tanah air saat ini mencapai 4 juta orang, mengeluhkan kenaikan pungutan yang dibebankan kepada petani atau dapat dikatakan pengusaha menurunkan harga beli sawit dari petani.

Ucok menilai selama ini persoalan sawit menjadi “ruang gelap”. “Soal pungutan itu tidak pernah diaudit, dibiarkan berantakan,” tudingnya. Seharusnya, kata dia, diketahui pungutan itu untuk apa saja atau uang itu untuk siapa. “Ini tidak transparan,” katanya. ia menilai hal ini bisa dikatakan sebagai penyalahgunaan wewenang atau kebijakan. Karena itu, lanjutnya, Komisi Pemberantasan Korupsi tak cukup hanya merekomendasikan Kementerian Pertanian untuk menyusun rencana aksi perbaikan sistem pengelolaan komoditas kelapa sawit. “Tapi juga harus audit semuanya,” sambungnya. Sementara itu, juru bicara KPK Febri Diansyah menegaskan bahwa komisi anti korupsi tersebut akan melakukan pemantauan dan evaluasi atas implementasi rencana aksi tersebut. Hal itu terkait lemahnya tata

kelola dan pengelolaan kelapa sawit yang rawan korupsi. Komoditas kelapa sawit adalah salah satu komoditas strategis dalam perekonomian Indonesia. Sayangnya, pengelolaannya masih

banyak menimbulkan masalah. Dalam kajian tahun 2016, KPK menemukan belum ada desain tata kelola usaha perkebunan dan industri kelapa sawit yang terintegrasi dari hulu ke hilir.

Kondisi ini tak memenuhi prinsip keberlanjutan pembangunan se hingga, rawan terhadap persoalan tata kelola yang berpotensi adanya praktek tindak pidana korupsi. (ant)

Jurnal Asia | Ant: Irsan Mulyadi

PETugAS PT Pelindo I berada didekat kapal MT Grand Ace, ketika bersandar di Pelabuhan Belawan, Medan, Sumatera Utara. Kapal yang akan mengangkut CPO tersebut merupakan kapal pertama di tahun 2017, kemarin, yang bersandar di Pelabuhan Belawan.

Petani Bisa Akses Informasi Pertanian via Aplikasi Jakarta | Jurnal Asia Petani di Indonesia masih mengalami berbagai hambatan dalam mengembangkan usahanya, mulai kendala hama dan penyakit tanaman, kendala perubahan iklim, kesulitan dalam mengakses pasar, permainan harga oleh para tengkulak dan kurangnya penerapan pola diversiikasi tanaman. Mengingat, petani di Indonesia masih memiliki

kecenderungan menanam satu komoditi yang sama di saat harga bagus. Melihat kendala tersebut, perusahaan benih sayuran PT East West Seed Indonesia (Ewindo) atau bekerja sama dengan lembaga nirlaba Promoting Rural Income through Support for Markets in Agriculture (PRISMA) membuat aplikasi Sipindo (Sistem Aplikasi Petani Indonesia) untuk mendukung kemajuan sektor

pertanian di Indonesia. “SIPINDO diharapkan dapat memudahkan para pemangku kepentingan di sektor pertanian hortikultura khususnya para petani. Peluncuran aplikasi ini sekaligus menjadi wujud semboyan kami yakni menjadi sahabat yang paling baik untuk petani,” kata Managing Director Ewindo Glenn Pardede dalam keterangan tertulis, Kamis (27/4).

Jurnal Asia | Ant: Setyo

EWINdo bersama Prisma mengembangkan aplikasi Sipindo dengan itur yang memudahkan petani mengakses informasi seperti pola tanam, info iklim, kesuburan tanah, penyakit tanaman hingga harga produk secara “realtime”, Kamis (27/4).

Aplikasi Sipindo ini diharapkan mampu memberikan jawaban untuk membantu para petani dalam menyelesaikan masalah yang sering dihadapi. Fitur-itur yang disajikan secara realtime dan akurat sehingga petani bisa langsung mengakses informasi yang dibutuhkan terkait profil petani di wilayah lain, harga dan tren permintaan komoditas di pasaran, tata cara penanganan hama dan penyakit tanaman, pola dan musim tanam, estimasi waktu panen dan perkiraan jumlah produksi, perkiraan iklim dan cuaca hingga forum jual beli hasil panen dari pedagang pasar tradisional hingga ritel modern untuk mengantisipasi permainan harga oleh para tengkulak. Petani pun dapat menge tahui tingkat kesuburan tanah agar lebih hemat dalam menggunakan pupuk. “Dalam pengembangannya, kami bersinergi dengan stakeholder terkait mulai dari pemerintah, swasta hingga lembaga nirlaba asing yang memiliki kesamaan visi untuk mendukung kemajuan industri pertanian khususnya sektor hortikultura di Indonesia. Pada tahap awal aplikasi ini akan menyasar kepada 1.000 petani, diharapkan dalam tiga tahun ke depan dapat menyasar

10.000 petani,” ujar Glenn. Selain petani, mitra penyuluh dan pedagang memang juga dapat menggunakan aplikasi Sipindo ini. Keuntungan bagi mitra penyuluh adalah mendapatkan informasi yang dibutuhkan petani sehingga dapat meminimalisir kesalahan dalam menganalisa suatu masalah yang dihadapi kemudian segera memberikan solusi serta penyuluhan dengan cepat dan tepat kepada masingmasing petani. Sementara, pedagang bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mencari dan membeli produk pertanian sesuai kebutuhan mereka. Diharapkan, volume perda gangan produk pertanian melalui aplikasi digital juga bisa meningkat, sekaligus memberi keuntungan yang lebih baik untuk petani dan pedagang. “Aplikasi ini bisa menjadi salah satu solusi bagi petani mendapatkan akses informasi pertanian dengan mudah untuk peningkatan produktivitas serta kualitas yang berujung pada peningkatan kesejahteraan petani. Petani bisa merasakan keuntungan yang lebih optimal ketika menjual hasil panennya karena lebih dekat dengan pasar dan terhindar dari permainan harga dari para tengkulak,” tutup Glenn. (oz)


sains & Teknologi

Jumat, 28 april 2017

Alat Ini Bisa Tiru Suara Siapa Saja perusAhAAn berbasis di Montreal, Kanada, mengklaim berhasil menciptakan perangkat peniru suara. Dengan perangkat ini, perusahaan itu bisa menirukan suara siapa saja, bahkan Donald Trump sekali pun. Dilansir melalui The Next Web, perusahaan bernama Lyrebirds itu mengaku jika temuan itu adalah layanan terbaru yang akan mereka kembangan. Mereka menegaskan jika API yang dimilikinya mampu mensintesa suara siapa saja, hanya menirukan rekaman pidato selama satu menit. Pola ini memang sama dengan yang diperkenalkan oleh Adobe November lalu. Fitur peniru suara di Adobe disebut sebagai Project VoCo. Namun bedanya, VoCo membutuhkan contoh rekaman suara selama 20 menit dan membutuhkan sistem sumber untuk peiruan suara yang sempurna.

Sedangkan Lyrebird hanya butuh satu menit rekaman suara dan memanfaatkan sistem API berbasis Cloud untuk memproses audio dan menghasilkan tiruan suara yang hampir sama. Bisa jadi, sistem yang dimiliki Lyrebird ini akan digunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Misalnya seorang hacker yang menirukan suara Donald Trump yang memerintahkan perang terhadap Kanada. Oleh karena itu, Lyrebird memberikan kode etik untuk penggunaan sistem peniru suara itu di web-nya. “Dengan memperkenalkan teknologi ini ke publik dan membuka aksesnya ke semua orang, kami ingin memastikan jika tidak ada resiko yang berbahaya dari sistem ini. Kami harap semua orang akan sadar bahwa teknologi seperti ini sudah ada di dunia, dan meniru suara seseorang sangat mungkin dilakukan,” ujar pihak Lyrebird. (vnc)

Kumpulkan Data Galaksi

NASA Luncurkan Balon Raksasa BAlon bertekanan seukuran stadion yang diluncurkan Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) di Selandia Baru mulai mengumpulkan data di ketinggian mendekati ruang angkasa pada Kamis, mengawali rencana perjalanan 100 hari setelah sejumlah upaya peluncuran mengalami kegagalan akibat badai dan angin siklon. Balon yang dirancang oleh NASA untuk mendeteksi partikel kosmos berdaya tinggi dari galaksi yang sangat jauh yang memasuki atmosir bumi tersebut diperkirakan akan memutari bumi sebanyak dua hingga tiga kali. “Asal mula partikel tersebut merupakan misteri terbesar yang ingin kami pecahkan. Apakah mereka muncul dari Lubang Hitam

raksasa di pusat galaksi? dari bintang kecil dengan masa putaran yang tinggi? atau materi lainnya?” kata ketua penyelidik program sekaligus profesor di University of Chicago Angela Olinto dalam sebuah pernyataan. Ditambahkannya, pengawasan dari balon tersebut hanya awal dari pencarian panjang yang di kemudian waktu akan melibatkan misi ruang angkasa yang saat ini sedang dirancang oleh NASA. Balon penelitian yang diluncurkan pada Selasa di Wanaka, sebuah lokasi indah di pulau selatan Selandia Baru, akan mengumpulkan data dari ketinggian 34 kilometer di atas bumi. Selandia Baru juga menjadi markas dari program balon ilmiah NASA pada tahun 2015 dan 2016. (ant)

Gandeng Badan Antariksa Eropa

Tiongkok Bangun Desa Pertama di Bulan Pejabat antariksa Tiongkok, Tian Yulong telah mengadakan perundingan dengan Badan Antariksa Eropa atau ESA untuk membangun permukiman manusia yang pertama di Bulan. ESA sebelum ini telah menggambarkan ‘Desa Bulan’ itu sebagai pangkalan internasional untuk meluncurkan misi-misi penerbangan ke planet Mars. “Masa depan perjalanan di antariksa memerlukan pemikiran baru,” kata Jan Woerner, CEO badan antariksa Eropa ESA seperti dikutip dari VOA News, Kamis (27/4). Rencananya adalah membangun pangkalan untuk penjelajahan Bulan oleh manusia dan robot. “Pangkalan itu nantinya akan menjadi semacam tempat persinggahan pesawat antariksa, dan bisa menjadi semacam ‘desa’ di mana ada kegiatan penambangan bahan-bahan yang diperlukan, dan mungkin sekaligus untuk menarik pariwisata,” tambah Woerner. “Saat ini, kita punya stasiun antariksa internasional, sebagai sarana kerjasama internasional, tapi proyek itu tidak akan berlangsung selamanya,” lanjutnya. “Walaupun saya menggunakan istilah ‘Desa Bulan’, itu tidak berarti kita akan membangun rumah-rumah pribadi, gereja, balai kota dan bangunan lain. Ide saya adalah menyusun

konsep tentang sebuah desa atau pemukiman, di mana orang-orang bekerja dan hidup bersama di tempat itu,” ujar Woerner. Setelah membangun ‘Desa Bulan’ itu, manusia akan bisa melanjutkan penjelajahan mereka ke sisi Bulan yang tidak pernah tampak dari Bumi. “Belum pernah ada manusia yang mengunjungi bagian Bulan itu,” imbuhnya. Para pakar astronomi ingin membangun teleskop-teleskop radio di sana karena tempat itu terlindung dari polusi gelombang radio yang berasal dari Bumi. Kalau kita bisa membangun teleskop dengan menggunakan teknik-teknik inovatif seperti pencetakan tiga dimensi, mungkin dengan menggunakan bahan-bahan yang terdapat Bulan, kita akan bisa melihat lebih jauh ke alam raya. Kata Woerner lagi, manusia pun belum pernah mengunjungi kawasan-kawasan kutub di Bulan, di mana telah ditemukan adanya lapisan es dari air. “Air adalah bahan yang penting, karena kita bisa membuat bahan bakar roket dan juga zat asam darinya. Kedua bagian di bulan itu adalah tempat-tempat yang paling menarik dan berpotensi dilihat dari segi ilmiah,” tambah pejabat badan antariksa Eropa itu. (lp6)

20

Usia otak Bisa Prediksi kematian Manusia para ilmuwan di london mengklaim jika kematian manusia bisa diprediksi dari usia otak. Artinya, jika usia otak lebih tua ketimbang usia kelahiran manusia itu sendiri, risikonya akan mengalami mati muda.

usia otak seseorang. Hasil pemindaian itu kemudian dibandingkan dengan mesin yang mempelajari algoritma. Para peneliti gabungan

Berkat penemuan ini, ilmuwan mengklaim, para dokter akan bisa memberikan peringatan dini kepada pasien jika ada resiko kematian dini, hanya dengan menganalisa otak pasien. Dikatakan ilmuwan dari Imperial College London, James Cole, manusia yang memiliki otak berusia lebih tua ketimbang umur mereka sendiri mengindikasikan adanya masalah pada kesehatan isik dan mental. Ini akan berakibat pada kematian yang datang lebih cepat. Dalam penelitian tersebut, Cole dan rekan penelitinya melakukan pemindaian otak terlebih dahulu untuk mengestimasi

ahli syaraf itu membuat komputer yang bisa memprediksi umur otak seseorang berdasarkan volume jaringan otak. Teknik uji coba itu sempat melibatkan sekelompok remaja di Skotlandia. Ternyata banyak dari remaja itu yang memilik usia otak lebih tua ketimbang umur mereka sendiri. Para remaja itu pun diprediksi akan mengalami kesehatan yang buruk, baik mental maupun psikis, saat dewasa. Bahkan mereka diperkirakan tidak akan berumur sampai 80 tahun. “Semua orang selalu merujuk pada usia organ ketika mereka berbicara soal kesehatan. Misalnya, perokok memiliki paru-paru yang berusia 20 tahun lebih tua daripada usia mereka sendiri. Bahkan anda bisa menjawab kuis online tentang olah raga dan diet, lalu mengetahui usia jantung anda. Teknik ini hampir mirip dengan pola tersebut,” kata Cole, dilansir dari The Guardian. Namun begitu, kata Cole, penelitian ini masih harus disempurnakan jika ingin melakukan prediksi yang tepat terhadap individu. (vnc)

Temuan Arkeologi di California Dinilai Bisa Merevisi Sejarah Manusia pArA peneliti pada Rabu (26/4) mengatakan perkakas batu dan tulang patah mastodon yang digali di California menunjukkan bahwa manusia sudah mencapai Amerika sekitar 130.000 tahun lalu, jauh lebih awal ketimbang yang diketahui sebelumnya. Para peneliti menyebut empat perkakas palu batu dan paron belum sempurna yang ditemukan di San Diego County bersama fosil tulang-tulang gajah prasejarah sebagai bukti yang relatif menarik, meski tidak langsung, bagi keberadaan spesies manusia maupun sepupunya yang sudah punah seperti Neanderthal. Ahli paleontologi dari San Diego Natural History Museum, Tom Deméré, mengatakan sampai sekarang waktu tertua yang diterima luas sebagai awal keberadaan manusia di Dunia Baru adalah 14.000 sampai 15.000 tahun lalu, menjadikan situs di San Diego hampir 10 kali lebih tua. Temuan itu akan secara radikal merevisi pengetahuan mengenai kapan manusia mencapai Dunia Baru, meski beberapa ilmuwan yang tidak terlibat dalam studi itu menyuarakan

skeptisisme. “Kalau waktu 130.000 tahun itu asli, maka ini adalah temuan terbesar dalam arkeologi Amerika,” kata arkeolog paleolitik dari University of Southampton,John McNabb, yang tidak terlibat dalam riset dan menyebut dirinya “masih sedikit skeptis.” Tidak ada sisa kerangka manusia yang ditemukan. Namun perkakas batu dan bagaimana tulang tungkai dan geraham mastodon itu patah, tampak seperti sengaja dipatahkan segera setelah hewan itu mati, meyakinkan para peneliti bahwa manusia lah yang bertanggung jawab. Mereka melakukan eksperimen menggunakan perkakas sebanding dan menghasilkan pola patahan serupa. “Orang mematahkan tulang tungkai mastodon ini, memindahkan potongan tebal tulang tungkai mastodon, mungkin untuk membuat perkakas, dan mereka mungkin juga mengekstrak sumsumnya untuk makanan,” kata ahli arkeologi Steven Holen dari Pusat Riset Paleolitik Amerika di South Dakota. Ahli geologi dari lembaga survei geologi

Amerika Serikat (U.S. Geological Survey/USGS) James Paces menggunakan metode perunutan canggih untuk menentukan usia tulang, enamel gigi dan gading mastodon itu 131.000 tahun plus minus sekitar 9.000 tahun. Beberapa yang skeptis dengan penemuan itu memberikan penjelasan alternatif mengenai materi-materi yang digali pada awal 1992 di tempat pembangunan jalan bebas hambatan tersebut, menyatakan tulang-tulang itu mungkin baru patah belakangan akibat peralatan konstruksi alih-alih akibat tindakan manusia kuno.

sulit Didebat Para peneliti mempertahankan kesimpulan mereka, yang terbit di jurnal Nature. “Sulit mendebat bukti jelas dan luar biasa yang kami lihat dalam semua materi ini,” kata ahli arkeologi Richard Fullagar dari University of Wollongong, Australia, yang menyebut kesimpulan itu “benar-benar tak terbantahkan.” Spesies manusia Homo sapiens pertama muncul di Afrika sekitar 200.000 tahun lalu kemudian menyebar ke seluruh dunia. Namun waktu kedatangan Dunia Baru masih diperdebatkan. Data genetik menunjukkan itu terjadi sekitar 23.000 tahun lalu meski bukti arkeologinya kurang. Para peneliti mengatakan manusia di situs California bisa jadi Homo sapiens atau spesies yang sudah punah seperti Neanderthals, yang sudah diketahui tinggal di Siberia, atau Denisovans, dan diketahui hanya dengan sedikit sisa. Holen mengatakan manusia mungkin berjalan dari Siberia ke Alaska melalui jembatan Laut Bering yang sekarang sudah hilang atau mungkin melakukan perjalanan menggunakan perahu sepanjang pantai Asia, kemudian melewati Alaska dan turun ke pesisir barat Amerika Utara menuju California. “Ini menjadi urusan besar jika benar,” kata McNabb. (ant)

Google Jamin Tak Lagi Terjemahkan Bahasa Asal-asalan AplikAsi penerjemah bahasa, Google Translate, kini makin akurat dengan teknologi berbasis kecerdasan buatan, Neural Machine Translation atau NMT. Dengan teknologi yang menerapkan kerja otak pada aplikasi penerjemahan, maka hasil terjemahan Google Translate makin natural dan mudah dimengerti. Teknologi NMT sudah diperkenalkan Google sejak November tahun lalu dan mulai hari ini teknologi tersebut mulai tersedia di Google Translate berbahasa Indonesia. “Indonesia adalah salah satu negara dengan pengguna Google Translate paling aktif di dunia. Maka kami sangat senang bisa meluncurkan teknologi ini untuk Bahasa Indonesia. NMT akan membantu memberikan hasil terjemahan yang lebih baik dan natural,” kata Engineering Director Google Translate, Macduff Hugnes dalam telekonferensi, Kamis (27/4). Macduff menyatakan, NMT bekerja menerjemahkan artikel bahasa asing dengan memelajari model data bahasa yang bertebaran di internet secara global. Selain itu, NMT juga mendapat bantuan menerjemahkan dengan validasi komunitas. Sebagaimana diketahui, dalam Google Translate memiliki terjemahan dari input berbasis dari komunitas. Product Communications Head of Googlr Indonesia, Putri Silalahi, mengungkapkan NMT lahir terinspirasi dari cara kerja otak. Saat otak bekerja, maka melibatkan jutaaan saraf dan berinteraksi dengan sensor sampai mengeluarkan output berupa respons. “Sekarang able (Google Translate). Dikasih brain sehingga jadi bisa melihat

konteks yang lebih luas. Google Translate jadi melihat keseluruhan konteks seperti otak kita. Jadi ini boost lebih bagus, terjemahan jadi lebih smooth,” jelas dia. pahami kalimat Dengam sentuhan teknologi kecerdasan buatan itu, lanjut Putri, Google Translate sekarang memahami artikel bahasa asing secara menyeluruh berbasis kalimat per kalimat, bukan menerjemahkan berbasis kata per kata. Dengan kemampuan itu, teknologi NMT menggunakan konteks yang lebih luas

untuk menemukan hasil terjemahan yang paling relevan, disesuaikan dengan bahasa percakapan dan tata bahasa yang tepat. “Jadi terjemahan yang dibaca menjadi lebih enak,” tuturnya. Saat ini teknologi NMT di Google Translate tersedia untuk hasil terjemahan Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia dan sebaliknya. Di luar Bahasa Indonesia, NMT juga diaplikasikan pada 40 bahasa lain, dari dan ke Bahasa Inggris. Di antara 40 bahasa tersebut, termasuk Bahasa Korea, Jepang, Tiongkok, Prancis, Jerman, Spanyol dan Rusia. (vnc)


edukasi

Jumat, 28 april 2016

21

Perguruan Tinggi Islam Didorong Kedepankan Riset Jakarta | Jurnal Asia Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla mengatakan, perguruan tinggi islam di Indonesia harus dapat mengembangkan riset atau penelitian di berbagai bidang, terutama ilmu kedokteran agar bisa mengikuti perkembangan teknologi. Apalagi, perkembangan ilmu kedokteran berkembang pesat dalam kurun waktu tiga tahun. Menurutnya ilmu tidak punya batasan-batasan lagi dengan teknologi, pengembangan tek nologi menyebabkan ilmu semakin cepat berkembangnya dibandingkan masa dahulu. “Kalau zaman dahulu kec epatan i lmu berkembang 100 persen butuh 25 tahun, sekarang ilmu-ilmu teknologi dan kedokteran hampir tiga tahun naik 100 persen, semua itu basisnya adalah riset, teknologi, dan keseriusan kita,” ujar Jusuf Kalla, Kamis (27/4). Jusuf Kalla mengatakan, Dies Natalis Universitas YARSI Ke50 ini sekaligus memperingati kepeloporan munculnya rumah sakit Islam dan pengembangan ilmu kedokteran di kalangan umat. Dia yakin, pada 50 tahun lalu banyak orang berpikir tentang perlunya fakultas kedokteran dan rumah sakit islam. Sejak berdirinya Universitas

YARSI, kepopuleran rumah sakit islam dan ilmu kedokteran di universitas islam semakin luas. Oleh karena itu, untuk memajukan ilmu kedokteran terutama di universitas islam diperlukan risetriset yang mumpuni, sehingga dapat mengikuti perkembangan teknologi di dunia. Jusuf Kalla juga menyebut, dengan riset ini maka ke depan diharapkan Universitas YARSI d a p a t me n c e t a k i l mu wanilmuwan baru yang lebih baik dari Ibnu Sina. “Apabila kita berbicara dalam kedokteran selalu Ibnu Sina yang kita banggakan, sudah waktunya kita disini membentuk, mendidik Ibnu Sina yang baru, yang lebih baik,” kata Jusuf Kalla. Jusuf Kalla mengatakan, jumlah dokter di Indonesia sudah cukup banyak namun penyebarannya masih belum merata dan rata-rata menumpuk di kota-kota besar seperti Jakarta. Dia menambahkan, pe merintah ingin agar pemerataan pelayanan kesehatan di Indonesia lebih baik dari sebelumnya. Sebab, pemerintah memberikan jaminan kesehatan kepada seluruh rakyatnya. Agar hal ini bisa terwujud, maka diperlukan upaya bersama antara pemerintah, masyarakat, dan dunia pendidikan. (ant)

Jepang Tawarkan Beasiswa Mahasiswa Indonesia Medan | Jurnal Asia Pemerintah Jepang membuka penawaran beasiswa kepada mahasiswa Indonesia untuk melanjutkan pendidikan S-2 dan S-3 ke berbagai universitas di negara tersebut pada tahun akademik 2018 melalui Program Monbukagakusho. “Pendafaran beasiswa sudah dimulai sejak 26 April 2017 Bagi yang ingin tahu informasinya lebih lanjut mengenai program beasiswa itu dapat menghubungi Kedutaan Besar Jepang di Indonesia melalui email: beasiswa@dj.mofa.go.jp,” kata Staf Konjen Jepang, di Medan, Khadijah, Kamis (27/4). Ia menjelaskan, bagi yang berminat harus memenuhi beberapa persyaratan di antaranya berkewarganegaraan Indonesia, lahir maksimal 2 April 1983, IPK dari universitas jenjang pendidikan terakhir diutamakan minimum 3,2, dan nilai TOEFL diutamakan minimum 570. Atau TOEFL-IBT minimal 80 atau IELTS minimal 6.5 atau nilai Japanese Language Proiciency Test (JLPT) minimal level 2/N2, katanya lagi. Registrasi online dan Formulir pendaftaran dapat diperoleh pada website Kedutaan Besar Jepang (http://www.id.emb-japan.go.jp). Dokumen lamaran harus diserahkan kembali kepada Kedutaan Besar Jepang sebelum tanggal 16 Mei 2017, secara langsung atau dikirim melalui pos paling lambat 16 Mei 2017. “Selain tiket pergi pulang, uang masuk universitas, uang kuliah dibiayai dengan beasiswa

Monbukagakusho tersebut, dan para mahasiswa juga akan menerima uang setiap bulan untuk biaya kehidupan sehari-hari,” katanya pula. Sementara itu Amerika Serikat telah memberikan kesempatan bagi putra putri Indonesia untuk mendapatkan beasiswa kuliah atau program lainnya di AS. Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Joseph R Donovan menyebut hingga kini 90 ribu pelajar Indonesia sedang menempuh pendidikan dari beragam program di negari Paman Sam itu. “Sekarang sudah ada 90 ribu pelajar Indonesia yang sekolah di Amerika. Dan rencananya kita berencana menambah angka tersebut,” kata Dubes AS . Ia tidak menyebut secara pasti kuota yang diberikan untuk pelajar di Indonesia. Namun, Joseph mengajak pelajar dan mahasiswa di Indonesia memanfaatkan lembaga Education USA Center untuk mengetahui tentang berbagai program yang disediakan untuk menuntut ilmu di AS. Saat kunjungan Wakil Presiden Amerika di Indonesia pekan lalu, lanjut Joseph, Wapres sempat melakukan pertemuan dengan kelompok-kelompok penerima beasiswa di Amerika, salah satunya program Young Southeast Asian Leaders Initiative (YSEALI). “Wapres Amerika juga sangat terkesan dengan antusiasme anggota YSEALI di Indonesia,” pungkasnya. (ant)

Mahasiswa Rancang Mesin Pemanen Padi Multifungsi Meulaboh | Jurnal Asia Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Teuku Umar (UTU) Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, berhasil merancang mesin pemanen padi multifungsi sebagai upaya membantu petani menuju industri manufaktur pedesaan. “Mesin pemanen padi yang kami rancang bangun tersebut selain berfungsi untuk memotong padi juga dapat digunakan untuk memotong rumput,” kata pembimbing mahasiswa Fakultas Teknik Herdi Susanto, MT di Meulaboh. Mesin pemanen padi tersebut dilengkapi panel surya berkapasitas 50 watt untuk menambah daya pindah padi yang telah dipotong menuju karung tempat pengangkutan. Mesin pemanen padi ukuran mini tersebut juga dilengkapi dengan baterai penyimpanan arus yang mampu menyimpan arus dengan kapasitas 12 volt 60 AH dengan menggunakan kabel arus AC ke listrik untuk sumber tenaga. Herdi Susanto menjelaskan, mesin pemanen padi multifungsi ini sangat cocok digunakan untuk area persawahan gambut dan berlumpur, karena memiliki bobot kurang lebih 70 kilogram (kg) dengan dimensi panjang 1,2 meter dan lebar 80 cm serta tinggi 1,5 meter. “Perkiraan kemampuan potong normal mesin kita rancang bangun ini setara dengan empat orang pekerja tani yang bekerja selama

enam jam, dalam kondisi tersebut mesin ini mampu memotong padi dalam waktu tiga jam,” katanya. Proses manufaktur mesin po tong padi ini dilakukan di Work shop Mesin Universitas Teuku Umar. Dengan hadirnya mesin pemotong padi tepat guna tersebut akan memudahkan pekerjaan menuju industri manufaktur pedesaan. Di samping mesin pemanen padi multifungsi tersebut, workshop mesin UTU juga memanufaktur teknologi tepat guna lainnya seperti perahu sampan fiberglass, alat bantu sadap karet dengan pengaturan sudut, ketebalan dan kedalaman sadap. “Keberhasilan ini tidak terlepas dari ide-ide kreatif mahasiswa dengan bimbingan dosen menuju produk-produk inovatif tepat guna dan tentunya sangat dibutuhkan untuk membantu masyarakat khususnya wilayah Barat Selatan Aceh,” kata Herdi. Rektor UTU Prof Jasman J Ma’ruf menyatakan, keberhasilan tersebut tidak terlepas dari visi misi perguruan tinggi tersebut berkomitmen menuju industri agro dan marine sehingga memberi motivasi kepada mahasiswa berpikir kritis dan kreatif. Kegiatan perancangan dan manufaktur mesin pemanen padi multifungsi tersebut dilakukan oleh tiga mahasiswa Fakultas Teknik UTU di bawah koordinir mahasiswa Teknik mesin angkatan tahun 2012. (ant)

Jurnal Asia | Ant : Lucky R

GURU MENGAJAR. Guru saat mengajarkan makna Pancasila kepada siswa kelas 5 SD Tanah Tinggi 1, Tangerang, Banten. Mulai tahun ajaran baru 2017-2018 akan dilakukan reformasi pendidikan berupa ketentuan dari pemerintaj yang memberlakukan guru-guru harus delapan jam berada di sekolah.

Mendikbud Reformasi Pendidikan

Guru Harus delapan Jam Berada di sekolah Purwokerto | Jurnal Asia Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan pemerintah menjalankan reformasi pendidikan mulai tahun ajaran baru 2017-2018. “Mulai tahun ajaran baru nanti, guru-guru harus delapan jam berada di sekolah,” katanya saat membuka Pameran Pendidikan dan Peluncuran Penguatan Pendidikan Karakter Bagi Siswa Sekolah Dasar di halaman Dinas Pendidikan Banyumas, Jawa Tengah, Kamis (27/4). Dengan demikian, ia menjelaskan, kegiatan belajar mengajar di sekolah harus diselenggarakan minimum delapan jam dalam sehari, namun di tiadakan pada Sabtu dan Minggu.

Pada hari Sabtu dan Minggu, ia melanjutkan, sekolah tidak boleh menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar namun tetap boleh menjalankan kegiatan-kegiatan tambahan seperti ekstrakurikuler, pramuka, atau latihan kepemimpinan. “Silakan. Tetapi prinsipnya, hari Sabtu dan Minggu bukan merupakan jam dinas dari sekolah,” katanya. Ia berharap perubahan itu tidak disalahtafsirkan sehingga seolah-olah anak-anak harus berada di kelas terus menerus

selama delapan jam atau penambahan mata pelajaran. “Bahkan, saya cenderung mata pelajaran SD dan SMP akan dikurangi. Jadi jumlah mata pelajaran dikurangi, tetapi jumlah kegiatannya semakin banyak,” kata mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang itu. Disebutkannya, jika pe lajaran banyak gurunya yang ceramah, yang pintar gurunya bukan muridnya, paling enggak gurunya pintar ceramah. Kalau mau ceramah, di pengajian saja, di masjid, di gereja, tetapi untuk di sekolah guru tidak diridai kalau banyak ceramah. Ia mengatakan guru harus kreatif mengembangkan metode untuk membangkitkan aktivitas, minat, dan semangat murid

untuk belajar. Muhadjir mencontohkan, kalau dalam sehari ada tiga pelajaran masing-masing 45 menit, berarti dua jam pelajaran digunakan untuk belajar dan sisanya untuk kegiatan lain seperti membaca buku. “Yang tahu persis adalah guru, bagaimana pendidikan karakter yang sekarang sudah mulai ditatar oleh tenagatenaga ahli,” katanya. Kalau guru merasa memerlukan kegiatan di luar ruang seperti mengunjungi museum, perpustakaan, atau pasar, bisa saja mata pelajaran hari itu ditangguhkan dan diberikan pada hari berikutnya supaya murid bisa sepenuhnya fokus pada kegiatan kunjungan tersebut.

“Jadi, sekolah harus dibikin luwes, fleksibel, tidak boleh kaku, pelajaran juga tidak boleh terjadwal secara kaku karena yang terpenting sesuai dengan kebutuhan atau tujuan yang dicapai di dalam proses belajar mengajar itu,” katanya. Mendikbud mengatakan jika guru dan kepala sekolahnya kreatif, maka siswa akan betah delapan jam di sekolah. Terkait dengan pendidikan karakter, Muhadjir mengatakan Presiden telah mengamanatkan dalam Nawa Cita bahwa untuk siswa SD porsi pendidikan karakter 70 persen dan ilmu pengetahuan 30 persen dan bagi siswa SMP, pendidikan karakter porsinya 60 persen dan ilmu pengetahuan 40 persen. (ant)

Lolos SNMPTN 2017

Siswa Diminta Tak Ikut SBMPTN Jakarta | Jurnal Asia Panitia telah mengumumkan hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2017. Sebanyak 101.906 dari 517.906 peserta dinyatakan lolos seleksi di PTN pilihan. Setelah dinyatakan lolos, para peserta wajib mengikuti proses registrasi atau daftar ulang di kampus terkait pada 16 Mei mendatang. Ketua SNMPTN 2017, Ravik Karsidi mengungkapkan, waktu pelaksanaan registrasi berbarengan dengan tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN) 2017 agar siswa yang sudah diterima tidak ikut

jalur tertulis lagi. “16 Mei akan ada ujian SBMPTN, yang sudah dapat SNMPTN jangan ikut lagi, tetapi melakukan verifikasi data di PTN tempat diterima,” ujarnya, kemarin. Ravik menyebut, jika siswa yang sudah lolos SNMPTN mengikuti SBMPTN, maka kursi di PTN yang sudah didapat akan kosong. Hal ini akan merugikan peserta lainnya yang belum mendapat kesempatan. “Penyebab kursi kosong itu karena yang bersangkutan ti dak daftar ulang di waktu yang sudah ditetapkan. Itu bisa diartikan mengambil hak orang lain,” tegasnya.

Di sisi lain, Rektor Universitas Se belas Maret (UNS) itu menambahkan, dalam menerima calon mahasiswa baru setiap PTN akan melihat kelayakan siswa. Kampus juga perlu menjaga mutu pembelajaran sehingga tidak bisa menerima sebanyakbanyaknya mahasiswa. “Terakhir, PTN juga masih ada jalur mandiri dengan kuota maksimal 30% dari daya tampung setiap program studi,” ungkapnya. 10 PTN Favorit Panitia telah mengumumkan 101.906 peserta yang lolos dalam SNMPTN 2017. Sejumlah PTN menjadi favorit pilihan peserta, salah satunya

Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung. Ketua Panitia Pusat SNMPTN 2017, Ravik Karsidi mengatakan, sejumlah program studi juga menjadi pilihan favorit calon mahasiswa seperti Program Studi Kedokteran. “Semua favorit, kedokteran sampai pertanian banyak diminati,” ucapnya. Berikut 10 besar PTN yang paling banyak diminati peserta SNMPTN 2017. Urutan I U n i v e r s i t a s Pa d j a d j a ra n (Unpad), 39.388 pendaftar, kedua dari Universitas Brawijaya (UB), 33.950 pendaftar, ketiga Universitas Diponegoro (Undip), 32.085 pendaftar.

Sementara itu Universitas S u m a t e ra U t a ra ( U S U ) d i urutan keempat dengan 31.940 pendaftar, kelima Universitas Gadjah Mada (UGM), 31.814 pendaftar, keenam Universitas Sebelas Maret (UNS), 29.473 pendaftar. Sedangkan urutan ketujuh diraih Universitas Negeri Semarang (Unnes), 28.864 pendaftar, kedelapan Universit as Pe ndidikan Indonesia, 26.990 pendaftar, kesembilan Universitas Hasanudin (Unhas), 25.031 pendaftar dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), 23.838 peserta di urutan ke 10. (ant)

Jaring Ide Kreatif Mahasiswa Lewat Mawapres Medan | Jurnal Asia Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unimed yang mempunyai visi menjadi fakultas yang unggul dalam bidang bahasa, sastra, seni dan budaya rutin memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk mengembangkan kreatiitasnya. Salah satu cara yakni dengan mengadakan berbagai perlombaan di berbagai bidang. Seperti pada ajang Mawapres yang dihelat di Gedung TU FBS Unimed, kemarin. Di ajang ini, setiap peserta mempresentasikan ide kreatifnya dihadapan panelis. Devi Sari Panggabean misalnya, memaparkan ide membuat video yang berisi pembelajaran moral. Video-video tersebut akan di-share di media sosial khususnya instagram. Mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Inggris ini mena mai idenya dengan nama “Molen Video”, singkatan dari Moral Lesson Video. Ide ini dilatarbelakangi munculnya berbagai macam komunitas video di media sosial instagram. Ia melihat ini sebagai potensi, bahwa video tersebut dapat disisipkan pesan-pesan kebaikan. Perkembangan teknologi juga memunculkan ide untuk memperkenalkan kembali kebudayaan Indonesia.

Irma Yunita yang menggagas ide “Indonesia onLine”. Channel di aplikasi media sosial Line ini dapat dimanfaatkan untuk mengenalkan kembali kebudayaan Indonesia yang mulai digeser oleh budaya asing. Dekan FBS Unimed, Dr. Isda Pramuniati, M.Hum yang juga menjadi salah satu panelis dalam Mawapres kali ini mengapresiasi semua ide kreatif yang dihasilkan mahasiswa. Dirinya juga memberikan banyak masukan dan motivasi kepada mahasiswa untuk terus mengembangkan ide kreatifnya. “Jangan berhenti untuk terus mengembangkan diri. Mudahmudahan kalian lulus untuk Mawapres tingkat nasional” harapnya. Mawapres (Mahasiswa Berprestasi) merupakan ajang pencarian mahasiswa berprestasi baik secara akademik dan nonakademik. Ko m p o n e n ya n g d i n i l a i dalam pemilihan Mawapres yakni Indeks Prestasi Akademik (IPK), Karya Tulis Ilmiah, Kemampuan Bahasa Inggris, Prestasi yang diunggulkan, dan kepribadian. Mawapres tingkat FBS berlangsung selama dua hari dari 25 - 26 April 2017. Mawapres di USU Sementara itu di Universitas

Sumatera Utara (USU) juga digelar Mawapres di gedung Pusdiklat LPPM USU. Kegiatan tersebut dibuka Kepala Biro Kemahasiswaan dan Kealumnian Hotma Karo-Karo, SE. Peserta Mawapres ini diikuti mahasiswa terbaik program S-1 dan D-3 perwakilan dari setiap Fakultas dilingkungan USU yang telah diseleksi di Fakultas sebelumnya. Pa d a t a h u n i n i p e s e r t a

Mawapres tingkat S-1 dari Fakultas Kedokteran, Hukum, Pertanian, Teknik, Ekonomi & Bisnis, Kedokteran Gigi, I l m u B u d aya , M I PA , I S I P, Kes. Masyarakat, Farmasi, Psikologi, Keperawatan, Ilkom & Tek. Informasi dan Fakultas Kehutanan. Sedangkan untuk program Diploma 3 diikuti oleh Fakultas Ekonomi & Bisnis, Ilmu Budaya, MIPA dan ISIP.

Tampil sebagai pemenang nahasiswa berprestasi program sarjana untuk juara I Dinda Nazlia Nasution (ISIP), Khairin Ulyani Tarigan (Hukum) juara II, Veronica (Farmasi) juara III,. Sedangkan untuk program Diploma 3 juara I diraih Nurhaliza (MIPA), juara II Miranda I (ISIP) dan juara III Cindi Cahaya Pratiwi (Ilmu Budaya). (swisma)

Jurnal Asia | Ist

FOTO BERSAMA. Para pemenang nahasiswa berprestasi program sarjana dan Diploma 3 USU foto bersama dengan tim juri pada ajang pemiihan Mawapres 2017.


info serBA serBi

Jumat, 28 April 2017

22

Kondisi Bukan Penyakit Bisa Bikin Tekanan Darah Naik

Bahaya Diet Ketogenik untuk Penderita Diabetes Popularitas diet ketogenik terus meningkat, salah satu manfaat yang dicari banyak penderita diabetes adalah bisa membuat kadar gula darah turun. Namun, ketahui juga efek sampingnya dalam jangka panjang. Diet ketogenik atau diet keto pada dasarnya merupakan pola makan rendah karbohidrat, bah kan tidak mengonsumsi 56

sumber karbohidrat dan mem­ perbanyak asupan lemak serta protein hewani. Asupan lemak ini akan menjadi sumber energi menggantikan karbohidrat. Karena tingginya lemak yang dikonsumsi, maka tubuh akan menghasilkan benda keton atau hasil pemecahan lemak. Kadar keton yang tinggi dapat membuat dehidrasi dan pe­ rubahan keseimbangan zat kimia dalam darah. Mengurangi karbohidrat me­ mang bisa menyebabkan gula darah turun dan tubuh mulai memecah lemak sebagai energi atau disebut dengan ketosis.

Menurut dr.Dante Saksono, Sp.PD (K), untuk jangka pendek memang ketosis ini tidak me­ nyebabkan efek berbahaya. “Dalam jangka panjang, keton yang meningkat akan membuat keasaman darah naik. Salah satu tandanya adalah perut terasa sering mual,” kata dokter dari RSCM Kencana Jakarta ini. Ia mengatakan, meski diet ini bisa membuat kadar gula darah turun, tetapi tingginya keton bisa merusak organ tubuh. “Target pengobatan diabetes bukan hanya gula darah turun, tetapi mencegah terjadinya komplikasi jangka panjang. Buat

apa kadar gula darah normal tetapi malah sakit jantung atau ginjalnya rusak,” ujarnya. Diet ketogenik juga hingga saat ini masih menjadi perdeba­ tan para ahli nutrisi dunia. Pihak yang pro menganggap diet ini bisa menjadi cara untuk menurunkan berat badan dalam jangka pendek bagi orang yang obesitas. Sementara yang kontra, menganggap diet ini berbahaya. Untuk penderita diabetes, para ahli mengatakan banyak cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan kadar gula darah secara aman dalam jangka panjang. (kcm)

Info Duka Cita Kota Medan

Balai Persemayaman ANGSAPURA | Jl. Waja No. 2-4, Medan | Telp. 7345503-7364202 Blok

Nama

Tutup Usia

Jenis Kelamin

Masuk

Keluar

Waktu

Tempat

Alamat Keluarga

2

TEH TJIO TJOEN

73

Pr

27 Apr

28 Mei

13.00

Diperabukan Wan Ning Yuan

Jl. Rumah Susun A7 Sukaramai

3

ASNI

Pr

27 Apr

6

TOK CHUN LAN

Pr

26 Apr

1 Mei

10.00

Dikebumikan Pantai Labu

Jl. Pukat Banting Komp. SRIRA No. 19 AB Medan

8

HUANG IN HENG

9

LIM TEK SIOK/ JIMMY

68

Lk

26 Apr

30 Apr

12.00

Diperabukan Wan Ning Yuan

Jl. BZ. Hamid Gg. Baru Berlian No. 27 M Medan

VIP A B

YOU LIEN CU

76

Pr

27 Apr

3 Mei

10.00

Diperabukan

Jl. H. Adam Malik Gg. Selamat No. 20 Medan

81

Lk

BLOK 1, 4, 5, 7, 3A, VIP C KOSONG

Rumah Duka MEDAN MURNI | Jl. Williem Iskandar No. 321, Medan | Telp. 6621388 Blok

Nama

Tutup Usia

Jenis Kelamin

Masuk

Keluar

Waktu

Alamat Keluarga

Tempat

TULIP A, B, C, D; LAVENDER A, B, C; JASMINE A, B, C, D; ANGGREK A, B, C KOSONG

Tarif Iklan Turut Berduka Cita (Hitam Putih): Ukuran 100 x 115 mm di halaman ini Rp. 590.000 | 1/8 hlmn Rp. 1.000.000 1/4 halaman Rp. 2.000.000 | 1/2 halaman Rp. 4.000.000 | 1 halaman Rp. 8.000.000 Informasi pemesanan iklan dan penawaran khusus selama masa promosi, silahkan hubungi Apheng: 0813 9727 0880

OTOMOTIF

@

info@jurnalasia.com

@jurnalasiacom

www

jurnalasia.com

BIlA Anda tak pernah punya masalah dengan hipertensi se belumnya, mungkin Anda akan kaget mendapati tekanan darah Anda mendadak lebih tinggi dari angka normal 120/80 mmHg. Tapi, tak perlu khawatir dulu. Tekanan darah merujuk pada tekanan darah ketika dipompa jantung ke seluruh tubuh. B ila tekanan ini konsisten tinggi, bisa merusak pembuluh darah sehingga tubuh beresiko mengalami berbagai penyakit seperti serangan jantung, bah­ kan stroke. Walau begitu, tekanan darah normal yang mendadak jadi tinggi, bahkan naik 15­20 poin dari biasanya, tidak berbahaya jika hanya berlangsung se­ mentara. Ada beberapa kondisi yang tak terkait penyakit yang bisa menyebabkan tekanan darah mendadak tinggi. Takut dokter Saat kita merasa grogi dan takut bertemu dokter, jantung akan berdetak lebih keras. Kondisi ini ternyata umum terjadi. Para ahli menyebutnya sebagai “ hipertensi jas putih”,

yang dapat membuat bacaan tekanan darah naik 15 poin. Tarik napas dalam melalu hidung dan keluarkan lewat mulut untuk menenangkan diri. Hal ini bisa membuat detak jantung lebih lambat dan teka­ nan darah kembali normal. Terburu-buru Dikejar waktu untuk segera menghadiri pertemuan penting dengan klien tetapi Anda masih stuck di jalan yang macet? Ini terjadi pada setiap warga kota besar yang setiap hari menjadi ko m u t e r. Ka b a r b u r u k nya , stres karena terburu­buru ini bisa membuat tekanan darah sedikit naik. Saat kita berjalan cepat atau berlari, detak jantung meningkat karena harus memompa lebih banyak darah untuk membuat otot lebih kuat. Makin banyak darah yang dipompa berarti tekanan pada dinding pembuluh darah juga lebih kuat. Tekanan darah pun meningkat. Menahan ke toilet Saat kandung kemih penuh dan tak juga dilepaskan, tubuh akan memberi sinyal untuk

melepaskan hormon stres se perti adrenalin yang akan mengaktifkan respon lawan atau tinggalkan. Ini akan membuat pembuluh darah menyempit sehingga tensi darah naik. Minum kopi atau minuman energi Penyebabnya adalah kafein. Bagaimana mekanisme kafein membuat tekanan darah naik belum jelas, tapi salah satu teori menyebut kemungkinan karena tubuh memproduksi lebih banyak adrenalin yang akan membuat detak jantung meningkat. Kafein biasanya berpengaruh pada orang yang tidak biasa minum kopi. Suhu ruangan terlalu dingin Dalam suhu yang dingin, pembuluh darah dekat per­ mukaan kulit akan mengerut dan mengirim lebih banyak darah. Tujuannya agar organ tubuh vital tetap hangat, namun efeknya juga membuat tekanan darah naik. Ketika pembuluh darah menyempit, darah yang melewatinya akan mengalami tekanan lebih. (kcm)

Efek Lari Maraton Sebabkan Kerusakan Ginjal lArI marathon kini men­ jadi gaya hidup yang sedang “naik daun”. Berbagai event mulai dari peringatan momen tertentu hingga charity me­ nawarkan lomba lari maraton. Bisa dibilang, lari maraton kini menjadi ajang bergengsi yang membuat banyak orang berloba­lomba untuk ikut serta. Dampak lari maraton untuk kesehatan tubuh tentu tak diragukan lagi, di antaranya m e m b a n t u m e n j a g a b e ra t b a d a n i d e a l , m e n j a g a ke ­ sehatan jantung, dan membu­ at tubuh lebih bugar. Meski demikian, ada b a i k n ya b e r h a t i ­ h a t i s a a t memutuskan ikut lomba lari maraton. Pasalnya, lari

Info Beriklan : (061) 663 5 664

iklan ekonomis 20mm/Kolom Rp. 20.000,40mm/Kolom Rp. 40.000,60mm/Kolom Rp. 60.000,80mm/Kolom Rp. 80.000,-

maraton bisa menyebabkan kerusakan ginjal karena tubuh kepanasan dan dehidrasi. S e i r i n g b e r k e m b a n g n ya popularitas lari maraton be lak a ngan ini, penel i t ian menemukan bahwa 82 persen pelari mengalai cedera gin­ jal jangka pendek setelah melewati garis finish. B a h aya i t u d i ya k i n i p e ­ neliti karena dehidrasi dan berkurangnya aliran darah ke ginjal, sehingga ginjal gagal menyaring limbah dari dalam darah. Orang­orang yang meng­ ikuti lomba lari maraton umumnya suhu tubuhnya meningkat hingga 40 derajat Celcius, menyebabkan tekanan panas dalam tubuh yang

kemudian bisa menyebabkan kerusakan ginjal. Cedera ginjal akut yang dihasilkan, ditemukan oleh para peneliti di Universitas Ya l e , m e m a n g h a nya b e r­ tahan dua hari. Namun, k o n d i s i s e b e n a r n ya d a p a t menyebabkan gagal ginjal di mana kondisi ini biasanya hanya terjadi pada orang tua yang sakit. Studi terhadap 22 pelari m a ra t o n i n i m e n i m b u l k a n pertanyaan mengenai dampak jangka panjang seseorang yang melakukan lari maraton hingga 40 kilometer, terlepas dari manfaat penurunan berat badan dan kesehatan pada umumnya. (kcm)


HIBURAN

Jumat, 28 April 2017

23

Irish Bella

Penggemar EXO Capai Angka 4 Juta Kepopuleran grup EXO memang sudah tidak diragukan lagi di dunia musik Korea Selatan. Grup Chanyeol cs ini tidak saja terkenal di negerinya sendiri tapi di berbagai benua lainnya, termasuk Eropa dan Amerika. Jumlah penggemar EXO dilaporkan mengalami peningkatan cukup besar. Hingga saat ini, grup yang di bawah naungan agensi SM Entertainment ini memilii empat juta penggemar dari seluruh dunia. Jumlah detail ini berdasarkan data yang dimiliki website EXO-L (nama penggemar EXO). Data terakhir yang diambil pada 25 April 2017 ini sangat berbeda jauh dibandingkan tiga tahun lalu. Seperti diketahui, website resmi EXO-L ini baru dibuka kepada publik pada 2014 lalu. EXO merupakan grup Korea Selatan yang debut pada 2012 dengan 12 anggota. Jumlah anggota berkurang menjadi sembilan setelah tiga personal Cinanya mengundurkan diri. Ketiga anggota tersebut, yakni Luhan, Kris dan Tao. (rep)

Tidak Mau Dicap Playgirl Kemampuan Irish Bella berakting makin matang. Berperan sebagai Tania di sinetron Berkah Cinta, Ibel, sapaan akrab Irish Bella semakin bisa mengembangkan karakternya tersebut. Ia juga merasa bersukur mendapatkan lawan main yang penuh bakat seperti Giorgino Abraham dan Donny Michael. Menyebut dua nama tersebut, di media sosial tengah ramai diperbincangkan perjodohan Irish Bella dengan Donny Michael. Donny berperan sebagai Tama, lawan mainnya di sinetron. Padahal sebelumnya, Irish dirasa cocok untuk mendampingi Giorgiono Abraham yang berperan sebagai Eros. Namun hal itu hanya ada di dunia sinetron. Di kehidupan nyata, Irish Bella mengaku belum merasakan hal serupa, dicintai dua pria. Ia juga tidak berharap merasakan kebingungan untuk memilih dua pria yang mencintainya. Di kehidupan nyata pula, Ibel dikabarkan telah memiliki kekasih. Foto mesranya dengan seorang pria, beredar di media sosial. Namun Ibel masih enggan menceritakan perihal kebahagiaannya tersebut. “Kita selalu berharap yang terbaik. Tapi yang namanya masih muda kalau dikenalin terjadi sesuatu kan nggak mau dicap sebagai playgirl atau apa. Jadi untuk sekarang hubungan

asmara, biar itu jadi privasi dulu deh, meski banyak yang kepo, hahaha,” ujar Ibel . Sosok perempuan muda yang mandiri itu pun tidak lagi ingin mengumbar kedekatannya dengan lawan jenis di media sosial. Belajar dari pengalaman sebelumnya, Ibel tidak ingin kehidupan pribadinya dipublikasikan. Ramah dan murah senyum. Hal itu yang membuat Irish Bella semakin dicintai penggemarnya. Semakin bertambahnya usia, Ibel juga berusaha untuk terus menjadi pribadi yang dewasa agar ia siap menghadapi tantangan di kemudian hari. (bc)

Beyonce Tawarkan Beasiswa

untuk Perempuan Muda Beyoncé merayakan ulang tahun satu tahun dari albumnya Lemonade dengan mengumumkan program Formation Scholars. Beasiswa ini akan diluncurkan untuk tahun ajaran 2017-2018. Program beasiswa ini bertujuan untuk mendorong dan mendukung wanita muda. Hal ini terutama bagi mereka yang tidak takut untuk berpikir di luar kotak, berani, sadar dan percaya diri.

TTs

pengiriman barang, surat, uang dsb 13. mengguncang / mengocok (inggris) 14. sinar untuk menstrilkan alat-alat. radiasinya banyak terdapat dalam sinar matahari 15. tanda sebagai lambang pribadi yang di tulis oleh yang bersangkutan 19. yang tumbuh di kepala 20. panggilan untuk anak-anak jawa 21. orang yang mengendarain mobil 23. nama salah satu badai 24. benda bulat yang sering di tendang 25. tidak jinak

7 8

8

9

3

9 1

1

5 1

8

4

5

4

6

7 6

6

8

9

8

3

2

9 6

2

Jawaban TTs 643

5 7

2

3

I

R A

T

8

A 11

6

9

A L

O

O

P

L

O

A G E N D A

K

I

24

27

28

D

P E R A M

I

29

A 31

G

I

L

M

K

A

A

A M

S

A

25

N A G A

S

S

I

U

22

26

R

19

N

I

M

S L

I

S E M B A K O

23

R U M

18 21

K

T R A

O

G I G R O S

A S

30

T A L A M I

O K 33

E M B U N

T

1

6

P R O

16

17

7

10

14

A N S

K

A

32

I

15

N I

E

T

S

M

N

I B

M 13

A

8

E

R M

M A U

12

N A N A S

20

4

S M O K E L

R U B E L

Jawaban sudoku 643

1

BANGUNAN

sudoku 644

644

Mendatar 5. sebab dari segala sebab 6. hancur 7. bulan dimana umat muslim menahan hawa nafsu 8. sebutan untuk laki-laki kudus di agam katolik 10. hewan peliharaan rumah 13. alat untuk menyapu 16. pelapis jalan yang berwarna hitam 17. alas kaki 18. kendaraan yang menggunakan ardo 22. manis yang berasal dari lebah 26. pemusnahan atau eliminasi semua mikroorganisme, termasuk spora bakteri, yang sangat resisten. 27. olahraga bola keranjang 28. gunung berapi di lombok Menurun 1. tabah 2. aksesoris yang sering diletakan di pergelangan tangan 3. tembakau (inggris) 4. yang ada di ujung jari 7. tempat menulis di dalam kelas, biasanya lebar 9. benda untuk memanjat ke lebih tinggi 11. tulang rusuk 12. jawatan yang melakukan

Berklee College of Music, Universitas Howard, Parsons School of Design dan Perguruan Tinggi Spelman saat ini akan menjadi universitas yang berpartisipasi dalam program ini. Sejumlah lembaga pendidikan ini masing-masing akan memberikan penghargaan kepada satu siswi yang sedang maupun telah belajar seni kreatif, musik, sastra atau Studi Afrika-Amerika. Setiap perguruan tinggi akan memberikan informasi bagaimana menerapkannya ke program matrikulasi siswa secara langsung. Sepanjang karirnya, Beyoncé dikenal telah mendukung banyak usaha amal. Beberapa di antaranya seperti mendorong prestasi pendidikan dan profesionalitas perempuan muda. Awal tahun ini, dia bergabung dalam daftar panjang selebriti yang secara terbuka mendukung Women’s March anti-Trump. Dia juga telah menandatangani sebuah surat terbuka untuk mendukung Hari Perempuan Internasional. (rep)

4

1

3

6

5

8

7

2

9

6

5

2

7

9

3

8

4

1

8

7

9

4

2

1

5

3

6

9

2

7

3

6

5

4

1

8

5

3

8

9

1

4

6

7

2

1

6

4

8

7

2

9

5

3

3

8

5

2

4

6

1

9

7

7

4

6

1

3

9

2

8

5

2

9

1

5

8

7

3

6

4

EclipseCrossword.com

Jl. Gatot Subroto No. 317/236 A Tel. (061) 453 9685 - 453 9684 (Depan Jl. PWS) - Medan.

RUPA-RUPA

Terima Tempahan Canopy, Folding Gate, Pintu Plat Besi, Aluminium, Kaca dan Stainless Steel.

WASHTAFEL PVC

PINTU PRESS

ROLLING DOOR

FOLDING GATE

UPVC

CIN BOY 0853 6022 3003

@jurnalasiacom

PURBA MULTIROOF Spesialis Atap dan Baja Ringan

jurnalasia.com

+JurnalAsiaHarian

harianjurnalasia

info@jurnalasia.com PENGOBATAN DENGAN TEKNOLOGI & METODE BARU INTERNATIONAL

BALI’S HEALTH CARE CENTER Integrative Therapy

Menyediakan : - Genteng metal, Atap Spandek panjang/Lengkung. - Besi C/Truss, Reng (zincalume) Jl.Gaperta Ujung No.80-A Medan

Hubungi : 081362321899 081265237863 081262861028 N.B : Menerima pemasangan baru dan bongkar pasang atap (Rumah tinggal, pabrik, sekolah, kantor, dsan gedung lainnya).

Mengobati penyakit: Jantung koroner Stroke I diabetes millitus RAS OPE I kolesterol PA SI TERAP N A I hipertensi T LIA GER AFI R NE asam urat LUA penyakit autoimun penyakit dalam lainnya WE CARE FOR YOUR HEALTH

DATANG & BUKTIKAN!!! KONSULTASI DOKTER & CHECK DARAH*

GRATIS

*SYARAT & KETENTUAN BERLAKU

Jl. Prof. HM. Yamin No. 41T (Dekat Htl Sakura) Telp. (061) 4160 119 / 7727 1796


seremoni

Jumat, 28 April 2017

24

nikmati Wisata Foto Terbalik di medan Medan | Jurnal Asia Upside Down World galeri foto terbalik melawan gravitasi, yang sedang hits di dunia kini hadir di Kota Medan. Letaknya berada di jantung Kota Medan, persisnya di Jalan KH Wahid Hasyim No.29 Medan, sekitar 50 meter dari Toko Napoleon. Kehadiran Upside Down World, menambah varian wisata di Medan, pastinya memuaskan pengunjung yang memiliki cita rasa dan hoby fotograi, dan mengabadikan moment seruseruan bersama orang yang disayangi. Ketika dijumpai wartawan, kemarin siang, Tauik Kuandy, Marketing Eksekutif Upside Down World menjelaskan, ada 11 ruangan galeri foto dengan dekorasi ciamik ala retro modern, namun tetap mempertahankan khasanah budaya Medan. “Upside Down World hadir di Medan, sudah

satu bulan (Maret), dengan konsep galeri foto melawan gravitasi, atau terbalik, yang sekarang sedang in (hits) banget,” ungkap Tauik Kuandy. Ia menguraikan, adapun 11 galeri foto yang berada di Upside Down World, yakni ruangan bar, laundry, stand durian, kamar mandi, dapur, ruang tamu, restaurant dinsum, kamar anak, ruang belajar, dan ruang paranormal. Tiap ruangan, jelasnya, didesain begitu menarik dan membuat nyaman pengunjung yang datang ke Upside Down World. “Semua ruangan favorit bagi pengunjung, karena tiap ruangan memiliki keunikan dan keistimewaan masing-masing,” imbunya.? Bagi setiap pengunjung yang datang, Tauik Kuandy menjelaskan, pihaknya menyediakan instruktur untuk mengarahkan varian gaya foto yang keren, bagi tamu. Adapun jam operasionalnya Upside Down World yakni Hari Senin s/d Sabtu, pukul 11.00 WIB hingga 20.00 WIB. “Untuk hari libur juga buka dari jam 10 pagi (10.00 WIB) hingga jam 7 malam (19.00 WIB),” ungkapnya. Sedangkan tiket masuk yakni untuk Dewasa

Menkominfo: Hoax Bukan Hanya Isu Nasional Jakarta | Jurnal Asia Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan berita hoax atau berita palsu (fake news) bukan hanya isu nasional namun juga isu global. “Kita perlu strategi untuk memaksa agar hoax tidak lagi jadi isu nasional tapi global,” ungkapnya dalam Diplomatic Forum: Media Mainstream VS Media Sosial, di Hotel Milenium Jakarta, Kamis (27/4), demikian dikutip dari laman Kementerian Kominfo.

Menkominfo mengatakan berita hoax diproduksi dan disebar di media sosial dibanding media mainstream. Hal ini mengingat media mainstream terikat dengan kode etik jurnalistik untuk melaksanakan keberimbangan (cover both side), sedangkan media sosial tidak memerlukan itu. “Hal ini karena di media mainstream ada ,cover both side. Kalau media sosial orang lempar isu saja,” katanya. Rudiantara mengatakan, masalah hoax tersebut seperti ling-

Jurnal Asia | Ant: Aditya Pradana Putra

ULAMA yang juga budayawan, KH Ahmad Mustofa Bisri menyampaikan paparan dalam Sarasehan Nasional Melawan Hoax, Mengembalikan Jatidiri Bangsa, di Wisma Perdamaian, Semarang, Jawa Tengah, kemarin.

karan setan. Orang melempar hoax di media sosial, kemudian menimbulkan persaingan di me dia mainstream, terutama media elektronik yang kemudian mengangkat isu media sosial ke TV melalui running text. “Hal ini kemudian yang disebut lingkaran setan sehingga kita perlu memutusnya,” katanya. Di Indonesia, sejumlah kelompok masyarakat dan pemerintah daerah telah memunculkan inisiasi yang melahirkan gerakan masyarakat antihoax. “Beberapa pemerintah daerah seperti di Pemda Kalimantan Barat yang menginisiasi masyarakat anti hoax, juga Pemda Kalimantan Barat yang juga mendeklarasikan perang melawan hoax,” katanya. Tidak hanya itu, seluruh pemangku kepentingan baik pihak Dewan Pers, PWI, AMSI, masyarakat bersama-sama memerangi berita hoax atau fake news. “Media mainstream mulai menemukan ruang baru untuk menjadi rujukan dalam perangi hoax. Dewan pers juga mendorong konstituennya untuk melawan hoax. Begitu juga dengan PWI yang menggagas pembentukan Jaringan Wartawan Antihoax (Jawah),” ujar Rudiantara. Sementara itu, dalam acara turut antara lain Duta Besar Australia untuk Indonesia Paul Grigson, Penasihat Bidang Komunikasi dan Informasi UNESCO Dr Ming-Kuok Lim, Ketua Dewan Pers Yosef Adi Prasetyo, Dijen Informasi dan Komunikasi Publik Rosarita Niken Widiastuti dan Duta Masyarakat Anti Fitnah, Anita Wahid. (ant)

Rp80 ribu, dan anak-anak Rp40 ribu. Tauik Kuandy menjelaskan, tiket ini selain dapat digunakan untuk berfoto ria bareng teman atau keluarga, selama masa promo juga dapat ditukarkan dengan 1 free ice tea, di Kafe Terbalik yang letaknya persis di samping galeri. Selama satu bulan berdiri, ia mengemukakan Upside Down World sudah menyedot wisatawan domestik dari kota dan luar kota seperti Aceh dan sebagainya. “Harapan kita kedepannya Upside Down World ini menjadi ikon wisata Kota Medan,” jelasnya. Nah, bagi anda yang tertarik seru-seruan foto bareng teman, keluarga, dengan konsep unik melawan gravitasi dapat langsung berkunjung ke Upside Down World Medan, atau info lebih lanjut di instagram. “Kita juga menggelar kontes foto di Instagram setiap bulannya,” pungkasnya. Diketahui, Upside Down World juga hadir dibeberapa negara di dunia yakni Filipina, Thailand, dan beberapa kota metropolitan di Indonesia seperti Bandung, Jakarta, Yogyakarta dan Bali. (bowo)

Chef Hotel Grand Aston Medan Juarai Kontes Internasional Medan | Jurnal Asia Chef Grand Aston Cityhall Hotel & Serviced Residences Medan kembali menjuarai ajang kompetisi kuliner yakni Kompetisi Salon Culinaire yang diselenggarakan oleh Association of Culinary Professional (ACP). Perlombaan kuliner terbesar di Indonesia yang umumnya diselenggarakan dua tahun sekali berlangsung di JIEXPO Kemayoran Jakarta Pusat awal April lalu. Perlombaan bertaraf In ternasional ini diikuti oleh sebanyak 750 peserta terdiri dari professional chef ataupun junior chef yang terbagi dalam 24 kategori perlombaan. Tidak hanya Indonesia, kompetisi ini juga diikuti oleh negara lainnya seperti Korea,

Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam dan lain sebagainya. Chef de cusine di Grand Aston Cityhall Chef Edy Purna wan bersama Chef Rizky Haris Munandar dan Chef Kodir memboyong beberapa penghargaan. Di antaranya, medali emas, medali perak dan medali perunggu. “Ini merupakan kali ketiga saya mengikuti kompetisi Salon Culinaire. Dua kompetisi sebelumnya saya hanya mampu membawa pulang medali perunggu, namun di tahun ini saya berhasil membawa pulang medali emas,” kata Chef Edy. Tentu, lanjutnya, ini menjadi kebanggan tersendiri baginya. Cukup sulit mengikuti kompetisi ini, sebab dituntut untuk me-

nyajikan cita rasa spesial dengan tampilan yang bagus dan menarik dan diberikan tengat waktu untuk mengerjakan itu semua dan butuh latihan bertahun tahun untuk bisa mengusai hal-hal detail. “Dalam kompetisi seperti ini saya tidak berlomba melawan orang di sekitar saya, tapi saya melawan diri saya sendiri, bagaimana agar saya bisa tetap fokus, tetap tenang. Sehingga apa yang saya pikirkan dan jadikan gagasan dapat terwujud melalui sebuah masakan. Sebagai seorang Chef saya masih harus terus banyak belajar dan jangan takut untuk mencoba hal-hal yang baru,” ucapnya. Tubagus Syahril selaku Executive Chef Grand Aston Cityhall Hotel & Serviced Residences

Medan mengatakan, kompetisi ini merupakan panggung unjuk keahlian para chef baik itu chef professional maupun chef junior. Di kompetisi inilah mereka memperlihatkan bagaimana menjadi seorang chef yang baik di depan seluruh pengunjung. “Melalui kompetisi seperti inilah lahir para juru masak yang mendalami seni kuliner termasuk juga menjadi salah satu sarana untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia melalui cita rasa masakannya kepada dunia Internasional. Kami berharap masih banyak chef-chef dari Grand Aston Cityhall Hotel Medan lainnya yang akan ikut dalam ajang kuliner bergengsi seperti ini,” tandasnya. (netty/rel)

Jurnal Asia | Ist

KoNTes KULiNer. Chef Grand Aston Cityhall Hotel & Serviced Residences Medan juarai ajang kompetisi kuliner yakni Kompetisi Salon Culinaire.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.