Harian Jurnal Asia Edisi Sabtu, 28 Juli 2018

Page 1

PKS Tetap Ganti Presiden 2019 Halaman 4 sabtu, 28 juLi 2018 nomor 1.722 tahun Vii

Rp3.000 (Luar Kota + ongKos Kirim)

Singapore School Hadir dengan Wajah Baru harianjurnalasia

HarianJurnalAsia

jurnalasia.com

Halaman 5

WNI Pasutri Bebas Hukum Pancung di Arab Halaman 7

Beras Sachet Segera Beredar di Pasar Medan Halaman 9

Gerindra Terbanyak Bacaleg Eks Koruptor Minta Bawaslu Buka Nama

Antara | Dhemas Reviyanto BUPATI LAMPUNG SELATAN TERJARING OTT KPK. Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan (tengah) digiring petugas setibanya di gedung KPK, Jakarta, Jumat (27/7). Zainudin Hasan terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK terkait dugaan suap proyek infrastruktur di Lampung Selatan.

Adik Kandung Ketua MPR Ditangkap KPK

jakarta | jurnal asia Berdasarkan data hasil pengawasan Bawaslu, Gerindra menjadi partai terbanyak yang mencalonkan eks napi korupsi di Pileg DPRD 2019. Bawaslu mengatakan sampai saat ini Gerindra belum mengembalikan pakta integritas. “Dari kemarin itu kan (saat sosialisasi tidak mencalonkan eks korupsi) yang belum kembalikan (pakta integritas) adalah dari PDIP dan Gerindra, sudah dua itu. Meskipun dalam pertemuan mereka sudah sepakat tetap fokus, tapi ternyata belum mengembalikan,” kata anggota Bawaslu Fritz Edward Siregar di Mahkamah Konstitusi, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (27/7). (bersambung ke halaman 11)

Terjaring OTT dengan BB Rp600 Juta Lampung | jurnal asia Bupati Lampung Selatan, Zainudin Hasan sekaligus adik kandung Ketua MPR kena OTT KPK terkait dugaan korupsi infrastruktur. Dari tangannya disita barang bukti uang tunai Rp700 juta. Kepada DPW PAN, ia mengaku sedang ter­ kena musibah. Hal itu disampaikan Sekretaris DPW PAN Lampung Ahmad Iswan. Zainudin sempat bertemu jajaran PAN Lampung sebelum dibawa KPK. Ia lalu meminta doa karena sedang mendapatkan musibah. “Ya cuma itu saja, doa­doanya. Karena ini

musibah. Kita nggak bicara banyak karena menjaga perasaan,” ujar Iswan di Bandar Lampung, Jumat (27/7). Selain Zainudin, Ketua Fraksi PAN di DPRD Agus Bakti Nugroho juga termasuk yang diperiksa. Keduanya sempat menjalani pemeriksaan sebelum diberangkatkan oleh KPK ke Jakarta. Terkait kejadian yang menimpa sang adik, Ketua MPR yang juga kakak Zainudin, Zulkili Hasan meminta maaf kepada seluruh masyarakat Lampung. (bersambung ke halaman 11)

“sebagai kakak, saya memohon maaf kepada masyarakat Lampung selatan khususnya dan seluruh masyarakat Lampung atas apa yang terjadi.” Ketua mPr, Zulkili hasan

Jurnal Asia | Markus SIdANG gugatan 4 anggota DPRD Sumut terkait dengan penetapan status tersangka dalam kasus suap Gatot Pujo Nugroho.

KPPU Investigasi

KPK Dinilai Keliru

Harga Ayam dan Telur di Medan Mahal

4 Anggota DPRDSU Gugat Status Tersangka Suap

medan | jurnal asia Komisi Pengawasan Persaingan Usaha (KPPU) Kantor Perwakilan Daerah (KPD) Medan terus melakukan investigasi dan penelitian terkait harga ayam dan telur ras yang terus naik signifikan. Pihaknya mengundang pelaku usaha terkait mulai dari pengusaha pakan, peternak ataupun pengusaha telur untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi di lapangan. Kepala KPPU Medan, Ramli Simanjuntak mengatakan, indikasi penelitian yang dilakukan KPPU mulai dari Juli hingga Lebaran menyatakan bahwa yang mempengaruhi naiknya telur dan ayam ras karena harga pakan naik disebabkan pengaruh dolar menguat terhadap rupiah. Pengusaha juga tidak mungkin terus­menerus melakukan impor pakan, karena mereka juga memiliki menejemen impor di mana mengimpor pakan itu 2­3 bulan sekali. (bersambung ke halaman 11)

Jurnal Asia | Netty KEPALA KPPU Medan, Ramli Simanjuntak sedang memimpin diskusi dengan perusahaan pakan ternak di Medan, Jumat (27/7).

medan | jurnal asia Sidang gugatan praperadilan Empat mantan anggota DPRDSU, Wasingthon Pane, M.Faisal, Ariin Nainggolan dan Syafrida Fitri terhadap KPK mulai digelar di ruang Kartika Pengadilan Negeri (PN) Medan, Jumat (27/7) pagi. Sidang yang dipimpin Hakim tunggal Erintuah Damanik itu diawali dengan pembacaan permohonan oleh pemohon yang diwakili kuasa hukum Basuki dan rekan. Di dalam permohonan pemohon disebutkan, bahwa penetapan para pemohon sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dalam kasus gratiikasi mantan Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho adalah tidak sah, dan harus dibatalkan demi hukum. (bersambung ke halaman 11)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.