Mukadimah Berpikir adalah anugerah terbesar yang bisa Tuhan anugerahkan kepada seorang manusia. Pergerakan tercepat di alam semesta bukanlah cahaya, melainkan berpikir. Dengan hanya berpikir kita ibsa berada di bagian ujung sebuah antariksa. Namun kita sebagai manusia bukanlah seorang pemimpi belaka, kita berusaha untuk mewujudkannya. Memimpikan untuk mendarat di bulan, memimpikan untuk menciptakan kota yang sejahtera menjadi impian dari semua orang. Kita sebagai manusia perencana selalu memulai segala sesuatu dari proses berpikir yang ditargetkan menjadi tujuan melalui impian. Berpikir berarti berlogika, logika mengutamakan sebab-akibat juga untung rugi. Berpikir untuk memberikan kebaikan kepada orang lain, dan juga memperhitungkan kerugian dari tindakan yang dilakukan. Tetapi manusia sejati tidak hanya pandai berlogika, tetapi raijn juga untuk mengasah rasa. Berempati untuk menolong sebanyak mungkin sesama akibat tindasan dari pasar bebas yang menghindahkan starting poin yang berbeda. Implementasi menjadi penjelmaan dampak berpikir kepada orang lain. Entah bisa melalui suara, perkataan, tulisan, gambar, film, rencana, sampai tindakan. Berikut adalah perwujud nyataan dari eksistensi manusia-manusia yang bermukim di tanah Pangripta. Buah pemikiran yang ditorehkan melalui kalimat-kalimat, entah dirangkai dengan indah ataupun telanjang nyata dengan lugas. Mengenai rasa diri sendiri, kritik terhadap dunia dan pemerintahan, ataupun barisan kata yang merindu. Bandung, Januari 2018
Daftar Isi MUKADIMAH .............................................................................................................................. 2 DAFTAR ISI ................................................................................................................................... 3
SENANDIKA TANPA SUARA UNTUK APA (YANG) DIPERTANYAKAN....................................................................................................................7 HUJAN ITU ANUGERAH.............................................................................................................................................9 SETIDAKNYA MENURUTKU DAN MEREKA.................................................................................................................9 ME”REKA” ............................................................................................................................................................... 11 APRESIASI MENURUT MANUSIA YANG TAK MENGERTI APA ITU APRESIASI................................................... 13 BANTAH................................................................................................................................................................... 20 ANOTHER UNREQUIRED CHAIR ............................................................................................................................. 21 A POEM FOR YOU (?)............................................................................................................................................ 23 MANUSIA YANG TERENDAH DAN TERTINGGI....................................................................................................... 24 LANGKAH ................................................................................................................................................................ 25 TUMPAH RUAH TAK TERARAH ............................................................................................................................. 26 CODDIWOMPLE ...................................................................................................................................................... 28 SOMNILOKUI ........................................................................................................................................................... 30
SENANDUNG KONTEMPLASI NEGERI MENJADI PELAYAN MASYARAKAT ....................................................................................................................... 33 MENJADI KAKAK GURU DI TANAH TIMOR .......................................................................................................... 41 SATU MALAM DI ALUN-ALUN BATU… ................................................................................................................ 59 MENGAPA KABUPATEN SEHARUSNYA TIDAK PERLU MERASA LEBIH TERBELAKANG DARI KOTA ................. 71 JAKARTA TWO WORLD.......................................................................................................................................... 78 KETIMPANGAN BUKAN MAINAN.......................................................................................................................... 78
MEMOAR MALAM INI SELALU HANYA TENTANG KAMU ..................................................................................................................... 82 TIDAK PERNAH TENTANG MEREKA ......................................................................................................................... 82 PROFESSIONALISM, CLINDAMYCIN, AND TRUST ................................................................................................ 83 BAPAK : CERITA YANG SELALU BERULANG DAN PESAN KETIKA KU PERGI ...................................................... 87 TULISAN TANGGAL TIGA ....................................................................................................................................... 90 PALING AKU RINDU ............................................................................................................................................... 91 FASE HIDUP — PELAMPIASAN............................................................................................................................... 92 KESEDIHAN; KEGAGALAN; KEBUTUHAN. .............................................................................................................. 92
MENCARI DESTINASI.............................................................................................................................................. 94 KEPADA YANG TAK (SEMPAT) MEMILIH................................................................................................................ 96 HARAP .......................................................................................................... ERROR! BOOKMARK NOT DEFINED. TERUNTUK YANG SEDANG DUDUK DI SINGGASANA PIKIR................................................................................ 97 MARHABAN YA RAMADHAN 1438 H................................................................................................................. 99 PERIHAL GUNDAH: JARAK ...................................................................................................................................101 LUPA ......................................................................................................................................................................102 PERIHAL IKHLAS ....................................................................................................................................................103 (KUHARAP) SEBUAH EULOGI BAGI KEPUTUSASAAN...........................................................................................103 TERUNTUK KALIAN YANG SUKA HUJAN, ...........................................................................................................104 MAUKAH KALIAN AJARI AKU? .............................................................................................................................104 KADERISASI ADALAH ADAPTASI .........................................................................................................................106 CINTA, PERASAAN ATAU RASIONALITAS? .........................................................................................................108 THE ART OF LISTENING #1 .................................................................................................................................111 TENTANG APA-APA YANG (TAK) TERSAMPAIKAN. ...........................................................................................114
SAWALA INDONESIA DUALISME TARO’S GREAT SEA WALL ................................................................................................................117 SEBUAH BENTENG YANG MENJEBAK.....................................................................................................................117 RANCANGAN UNDANG-UNDANG PERTEMBAKAUAN, JANGAN SAMPAI GOL! ............................................121 PEMBANGUNAN MENUJU ASIAN GAMES 2018 DAN KOTA PALEMBANG SUMATERA SELATAN MASA DEPAN .......................................................................................................................................................127 TUGAS KITA BERSAMA ........................................................................................................................................132 SATU ITU KITA ......................................................................................................................................................133 UNTUKMU YANG SUDAH DAN AKAN MENGENANG.......................................................................................134 ARSITEK WILAYAH DAN KOTA? .........................................................................................................................138 BUKAN KAJIAN KAMPUNG KOTA .......................................................................................................................141 KONTRIBUSI MIGRAN DALAM PERTUMBUHAN EKONOMI MENENGAH KOTA BANDUNG..........................147 SELAYANG PANDANG : KOTA BANJARBARU .....................................................................................................154 MENGENAL KOTA BERSEMBOYAN KOTA IDAMAN...........................................................................................154 DANA INVESTASI REAL ESTATE (DIRE) SEBAGAI ALTERNATIF INVESTASI DAN ALTERNATIF PENDANAAN INFRASTRUKTUR & PROPERTI .............................................................................................................................161 CERITA TURKI (1) .................................................................................................................................................165 AKU INGIN PERGI KE MARABATUAN .................................................................................................................173 CATATAN PERJALANAN : 4–18 AGUSTUS 2017 MENUJU PULAU MARABATUAN, KABUPATEN KOTABARU, KALIMANTAN SELATAN .......................................................................................................................................173 PARADIGMA KATASTROPIK, IKLIM DALAM RIUH DAN KELAM.........................................................................182 WE ARE SOLVING THIS CRISIS. THE ONLY QUESTION IS; HOW LONG WILL IT TAKE TO GET THERE? ..............182
AN(T)OLOGI RASA AKU CINTA HUJAN ..............................................................................................................................................193 KAPAL, MERCUSUAR, DAN PELABUHAN ............................................................................................................195 TENTANG DINGIN ................................................................................................................................................198 RIBUAN ..................................................................................................................................................................200 MENJADI MANUSIA : ANTARA HATI, JIWA, DAN KEMANUSIAAN. .................................................................201 CATATAN DARI SEORANG SAHABAT ..................................................................................................................205 SAJAK REALITA......................................................................................................................................................206 DROWNING IN THE THOUGHT OF YOU ..............................................................................................................208 MR.WHITE UNDERCOVER ....................................................................................................................................210 SAYA ......................................................................................................................................................................211 TEPI. .......................................................................................................................................................................212 TUNGGU LALU BISU ..............................................................................................................................................213 4155 MILES...........................................................................................................................................................214 MUDIK, AKANKAH MASIH? ................................................................................................................................215 WHAT IF? ..............................................................................................................................................................218 PELAUT DAN SENJA .............................................................................................................................................219 BATAS ....................................................................................................................................................................220 KAMU YANG AKU TEMUI SAAT GELAP DAN TINGGI ........................................................................................222 RUANG MANUSIA ................................................................................................................................................223 SECARIK KANVAS SENJA BERCITRA BAIT KATA ...................................................................................................225 AGYTA....................................................................................................................................................................228 5 MENIT YANG MENENTUKAN ...........................................................................................................................229 LINGGAR ................................................................................................................................................................231 TERIMA KASIH.......................................................................................................................................................232 WHAT LIES IN PERSEVERANCE ..............................................................................................................................233 KESATRIA ...............................................................................................................................................................234 BILA KAU PERNAH BERTANYA MENGAPA, MAKA WAKTU JAWABANNYA.........................................................238 SHARP DANGEROUS TRIPLE (S)KILLS .................................................................................................................242 PLANOLOGI: KOMPLEKS DAN DINAMIS .............................................................................................................250 PERSEPSI MASYARAKAT LUAR ACEH MENGENAI HUKUM CAMBUK YANG BERTENTANG DENGAN HAK ASASI MANUSIA ..............................................................................................................................................................254 HOW FAR I’LL GO? ...............................................................................................................................................258 ANTARA KOMITMEN DAN KONSEKUEN .............................................................................................................268 LOST IN NORTH SIDE OF AUCKLAND. .................................................................................................................269 VIADUCT BASIN HARBOUR, AUCKLAND, NEW ZEALAND ...............................................................................269
“Most of the best answers come in a form of question.� —Claudette Shreuders kenapa ada musim hujan? jika logam atau asam sulfur yang turun di Venus berganti menjadi rintik-rintik air, mungkin aku sudah berpikir untuk mau dideporatsi ke sana. jika butirannya tak lagi sampai ke bumi, mungkin akan banyak penyanyi yang pindah profesi karena lagu galau yang dibuatnya akan lebih sulit dimaknai tanpa ritual melihat kaca mobil yang dipenuhi titik-titik air. kenangan lari-lari mencari tempat untuk berteduh, kecipratan mobil, minum coklat hangat di balik selimut, keterusan berbincang padahal hanya berniat menunggu reda, meminjamkan payung dan modus-modus lainnya, pastilah sulit tercipta dengan sengaja. biarkan saja mereka tetap turun ke sini. menikmati lagu kesukaannya walau hanya bersama mereka adalah menyenangkan. semoga planet lain tidak membutuhkanmu. bagaimana caranya terbebas dari hiruk pikuk sensasi manusia digital dengan personal branding yang bukan lagi tentang dirinya sendiri, kecuali es kopi susu enak dan murah di sebuah kafe kecil sabtu malam setelah menolak setiap ajakan pergi pada group chat yang jika di-iya-kan hanya akan menjadi sebuah pertemuan penuh drama dan keluhan tentang hidup mereka yang tidak perlu orang lain ketahui? apa yang membuat malam terasa lebih dingin? angin yang datang tak membawa uap air, sehingga potensi pertumbuhan awan pemicu hujan semakin kecil. karena tak ada awan, bumi akan lebih cepat melepaskan panas yang diterima atmosfer saat malam hari. konsekuensi dari kondisi tersebut adalah perbedaan suhu siang dan malam yang lebih besar dari biasanya. itu katanya. sedangkan bagi sebagian besar manusia yang melewatinya tanpa kawan, malam akan selalu lebih dingin, apapun alasannya. bahkan berjalan bersama ayah ibu adik kakak atau teman instagrammu sambil menyusuri jalanan dengan terbahak-bahak di bawah cahaya bulan, kadang tetap membuat tangan dan kakimu beku kedinginan. mungkin, jiwamu sedang berada di dalam kulkas yang tersimpan di dasar laut
berlistrik sampai-sampai ragamu yang sangat dekat dengan api unggun pun belum cukup untuk menghangatkan. semoga kamu cepat dipindahkan ke gurun. kenapa ya, orang tua tuh sotoy banget tapi bener? —Aqilah, 2018. benarkah saat ini adalah sebuah kompilasi dari setiap — kanan atau kiri, benar atau salah, iya atau tidak — tindakan yang telah kita pilih? dimana tempat yang paling menyenangkan? di suatu waktu tanpa layar berkaca, tanpa tekanan, tanpa deadline, dalam sebuah perjalanan dengan pemandangan bintang atau boleh saja ruang menyenangkan, sayup-sayup lagu kesukaan, makanan hangat, eskrim dan minuman dingin, bersama orang yang selalu kudoakan supaya kebahagiaan selalu membersamainya. everyone who has watched that movie really wants to ask Summer, “why not him?” kapan manusia berhenti berubah? selamanya adalah sebuah kefanaan yang melebihi hakiki. semua hal terjadi begitu saja, berakhir begitu saja. pun yang saat ini dilakukan bersama bukanlah sebuah janji untuk bisa bertahan lebih lama lagi. pada akhirnya setiap orang akan bergantung pada dirinya sendiri, tanpa memaksakan perubahan sekitarnya, dan melepaskan karena cukup menyadari bahwa sudah tidak bisa lagi menahan kebebasan orang lain. karena yang sebenarnya dimiliki hanyalah saat ini, hari ini, kita yang sekarang. semoga akan selalu datang kejutan menyenangkan di hari esok. but seriously, live now.
Senin, 22 Januari 2018. tiarahsnr yang berevolusi menjadi tiarahasnar.
Anak itu masih berdiri di sana. Laki-laki dengan hoodie abu gelap yang mungkin usianya tidak lebih dari 9 tahun, sedang memegang sebuah payung pelangi besar penuh karat. Dua tiga jam lalu aku juga melihatnya, berlari kecil membawa – bukan menggunakan – payungnya itu di tengah derasnya hujan sambil menghampiri seorang wanita berambut panjang agak pirang dengan bajunya yang boleh dikatakan cukup berlebihan untuk sekadar turun dari mobil dan belanja ke supermarket. Boleh ditebak, tapi aku percaya kalian benar tentang pekerjaan anak laki-laki itu – bukan si wanita, karena aku punya terlalu banyak opsi untuk membayangkan bagaimana kehidupannya. Wanita tadi – yang selanjutnya akan kupanggil Mawar, sampai di pintu lobbydengan sehat walafiat. Tebak-tebak berhadiah, berapa jumlah uang yang anak laki-laki itu dapatkan dari Mba Mawar? Jawabannya mirip tulisan yang keluar saat gosok kupon undian ciki. Ya benar, pasti kalian sudah dapat kulkas tiga pintu dariku sekarang. “Anda belum beruntung, coba lagi!“ Entah apa yang ada dipikiran Mba Mawar badai itu, husnudzonnya sihmungkin tidak punya uang receh, tapi kelihatannya memberi satu lembar 10ribu tidak akan membuatnya batal belanja ke supermarket dengan alibi tidak ada uang lagi, an Scene selanjutnya, Mawar meleos masuk dan anak laki-laki tadi hanya bisa pasrah penuh harap menatap punggungnya. Sekian. Bukan seperti film-film keren yang pemeran antagonisnya tiba-tiba berubah pikiran dan mengadopsi anak itu, menyekolahkannya hingga sukses dan jadi pengusaha hebat. Bukan. Sudah begitu saja, anak laki-laki itu kembali menjadi seorang ojek payung muda, memperhatikan orang yang hendak pergi pun datang, ditambah berdoa keras supaya hujan semakin deras dan semakin banyak yang membutu ann a
Mungkin dia tidak sekecewa itu karena mungkin kejadian semacam tadi sudah jadi makanan sehari-hari, atau mungkin ia tidak pernah lagi berharap arena manu ia uda terlalu ering mengece a ann a Aku merekam jelas peristiwa barusan sampai lupa harus memesan taksi online sebelum high demand dan tarifnya sampai langit ke tujuh. Singkat cerita, aku tidak jadi pulang karena harga untuk ke Antapani sudah diluar kuasaku. Setelah menghabiskan waktu dengan lihat-lihat buku dan mengisi perut, Ayahku sampai di peparkiran. Saat hendak keluar gedung aku kembali bertemu dengannya, warna hoodie abu itu terlihat lebih gelap dan anak di balik tudungnya sudah bisa didefinisikan lebih dari menggigil akibat basah u u Tak bergeming. Aku sangat terenyuh. Di saat banyak orang sibuk memikirkan harus naik taksi online dengan aplikasi yang mana, berlindung di dalam mobil sambil mengutuk hujan yang membuat petang lebih padat dari Jumat biasanya, atau bahkan berisik mempermasalahkan besok lusa akan berlibur kemana, detik ini – bersama setiap rintik deras dari langit sejak sore tadi, ada mereka yang terus berharap untuk dapat menyambung hidup entah dengan menjadi ojek payung atau nekat berdiri di tengah jalan untuk menjadi pedagang asongan dadakan. Tidak peduli akan kedinginan seperti minus berapa, atau harus terserempet motor berapa kali, yang jelas sesuap nasi untu eluargan a adala arga mati Siapapun kamu, Adik. Aku hanya bisa berharap apapun yang terjadi Tuhan akan selalu melindungimu. Semoga keikhlasan menjadi kunci kebahagiaanmu kelak, tapi jangan lupa untuk menuntut ilmu supaya tetap bisa menjadi orang ang ber a il aamiin Bau hujan itu menyenangkan. Sederhana dan menenangkan. Mungkin tidak untuk semua orang, tapi untuk mereka yang justru bergantung pada butiran air yang jatuh ke bumi, hujan adalah anugerah. Benar-benar anugerah. Untuk mereka yang ingin memaknai sekelilingnya dengan melihat lebih dekat butiran air yang jatuh ke bumi, semoga kita bisa menjadi orang-orang yang selalu bersyukur. Dan jauh lebih menyadari bahwa setiap hal adalah anugerah. Benar-benar anugerah. Dan jangan menjadi Mawar.
Persembahan dari Tuhan. Sumber : Dokumentasi Pribadi, Braga,2017
Mereka berkata bahwa aku tidak seharusnya mengundang bayangan. Tetapi bagiku bayangan lah yang membuat manusia dikatakan hidup. Mereka berkata bahwa hidup seberwarna itu jika aku mau membuka mata. Ya aku tahu, tetapi mataku dilapisi lensa sepia. Mereka berkata seharusnya aku lebih banyak mendengar lagu yang ceria. Tetapi bagiku lagu Linkin Park dan Logic lebih bermakna dibanding Adera. Mereka berkata seharusnya aku bisa benar-benar melepaskan. Tetapi memulai dari awal adalah hal yang tersulit. Mereka berkata lihatlah lebih banyak siang daripada malam. Tetapi bagiku di saat malamlah jiwa berbicara secara utuh. Mereka berkata aku seharusnya membaik di hari esok. Tetapi aku tinggal di kutub utara, di saat malam berlangsung selama 6 bulan. Mereka bilang aku seharusnya menjauhi besi tajam, api dan racun. Tetapi aku sedang tidak bisa berpikit jernih. Mereka berkata hidup adalah anugerah terbesar yang harus dipertahankan. Tetapi bertahan lebih sulit dibanding mengakhiri dalam satu kali.
Mereka berkata bahwa aku tidak sayang orang2 yg mengasihiku. Tetapi mereka tidak tahu apa yang telah terjadi padaku dan apa yang terjadi diantara kedua telingaku. Mereka berkata bahwa aku seharusnya bisa mengendalikan diri. Tetapi perasaan mampu melumpuhkan raga. Mereka berkata bahwa aku terlalu banyak mencurahkan energi pada luka yang ada. Tetapi mereka tidak tahu luka ini menjurang dalam. Mereka berkata bahwa aku hanya berusaha mencari perhatian. Tetapi mereka tidak tahu bahwa yang aku butuhkan hanya ingin didengar dengan baik. Mereka berkata sudah seharusnya aku tidur sekarang. Ya mari istirahat
apresiasi/ap·re·si·a·si/ /aprésiasi/ n 1 kesadaran terhadap nilai seni dan budaya; 2 penilaian (penghargaan) terhadap sesuatu; 3 kenaikan nilai barang karena harga pasarnya naik atau permintaan akan barang itu bertambah; mengapresiasi/meng·ap·re·si·a·si/ v melakukan pengamatan, penilaian, dan penghargaan (misalnya terhadap karya seni) kalo kata kbbi sih gitu ya. tapi yang saya setuju, apresiasi bukanlah sesuatu yang dapat didefinisikan secara pasti dan sama untuk semua orang. bentuk maupun rasa. saya bukanlah manusia yang pernah merasa ingin/kurang diapresiasi karena orang lain. saya pun kurang pandai mengapresiasi diri saya sendiri. lingkungan saya yang terlalu hebat membuat saya selalu merasa tidak atau setidaknya belum pantas untuk diapresiasi. ketiadaan karya yang saya hasilkan. kosongnya harapan yang saya miliki. menggariskan batasan diri saya sendiri. ini semua menghambat saya mengapresiasi diri saya sendiri. apalagi untuk merasa pantas diapresiasi. a u elalu bertan a “untu a a i dia re ia i ” tapi percakapan suatu malam di tahun 2017 membuatku melihatnya. dimulai dari pertanyaan dengan jawaban yang cukup membuat saya berpikir. “lo pernah merasa pengen diapresiasi gak?” “ya pernah lah” sayapun terdiam. “kok bisa? biar apa?” “hmm ya saat itu gue merasa ingin mendapatkan pengakuan, bahwa gue itu ada disini. dan gue melakukan sesuatu” pengakuan. kalo kata teman saya sih ini ada hubungannya dengan anak jaman sekarang, mental, dan lingkungannya. dimana manusia kian hari kian ingin mendapatkan pengakuan. ya, sesederhana kamu coba pikirin kata-kata “media o ial” “follo er ” “jumla li e ” “famou ” d b ebagaimana anak-
anak jaman sekarang mengalami pergeseran cita-cita dengan nilai pengakuan yang tinggi. tapi lagi-lagi kalo kata kbbi sih gini ya. pengakuan/peng·a·ku·an/ n proses, cara, perbuatan mengaku atau mengakui mengaku/meng·a·ku/ v 1 menyatakan (menganggap) dirinya (pandai, kaya, dan sebagainya): pemuda itu ~ (dirinya) bodoh; 2 membenarkan (tuduhan dan sebagainya terhadap dirinya): pencuri itu sudah ~; 3 menerima dan menyatakan (bahwa dirinya salah, keliru, dan sebagainya): ia ~ salah; 4menanggung (akan): siapa yang ~ biayanya; 5 menyanggupi: ia pun ~ bunyi perjanjian itu; 6 menganggap (sebagai): ~ anak; ~ bapak; mengakui/meng·a·kui/ v 1 mengaku akan (kesalahan, dosa, dan sebagainya): terdakwa telah ~ perbuatannya; 2 menyatakan sah (benar, berlaku, dan sebagainya): belum semua negara ~ negara baru itu; 3 menyatakan berhak (atas): ia ~ barang itu padahal bukan miliknya; bukan selfish, tapi memang tentang aku. iya, menerima dan membenarkan ba a itu ‘a u’ atau erbuatan ‘a u’ atau agar orang lain e a at bahwa si ‘a u’ la ang tela mela u ann a dengan proses, cara, dan perbuatan tertentu. ya, mungkin saya terlalu tidak bertanggungjawab hingga sulit meng’a u’i egala erbuatan ang tela a a la u an, ba a itu a a, dan juga ta ingin di’a u’i ba a itu perbuatan saya. tapi yang saya sepakat adala ba a al ertama lebi muda dila u an, aitu meng’a u’i perbuatan/diri kita sendiri. hanya ada satu variabel yang cenderung mudah untuk dikontrol, yaitu diri kita sendiri. bahkan ini adalah soal tanggung jawab atas segala yang pernah kau lakukan dan perbuat kepada siapapun, termasuk pada dirimu sendiri. di’a u’i memang lebi ulit menurut a a a alagi untu menda at an pengakuan, disadari, dan dinilai bahwa perbuatan/barang/lainnya itu benar bernilai. atau yang kita kenal sebagai apresiasi tadi. terlalu banyak variabel yang cenderung lebih sulit dikontrol daripada dirimu. mereka. dengan perbedaan nilai-nilai yang dipegang, termasuk kriteria dan standar penilaian yang juga beragam. tidak hanya itu, kembali lagi, proses, cara dan perbuatan setap orang pun akan berbeda untuk mengakuimu. saya percaya. bahwa diakui ataupun mengakui dapat memiliki tingkatan yang lebih tinggi satu sama lain tergantung pada sistem nilai kita terhadap sistem nilai orang lain. tapi yang jelas, diakui merupakan suatu sistem yang lebih kompleks karna terdiri dari berbagai sistem nilai dalam respon dan perbuatan yang akan sangat sulit kamu pastikan sama.
makanya saya sungguh tidak pernah bergantung pada pengakuan orang lain. menilai diri saya sendiri saja sudah sulit! hal baik? tentu tidak juga. di satu sisi saya adalah pengecut yang tak berani mengakui dan menilai atas sistem yang saya miliki sendiri. dan di sisi lain saya mungkin seringkali sulit berkembang karna hanya bertumpu pada sistem yang saya buat sendiri. saya tidak dapat mengalahkan kerumitan sistem lingkungan serta fungsi respon dan perbuatan yang dihasilkan oleh lingkungan saya terhadap saya dan perbuatan saya. ada berbagai fenomena yang dihasilkan dari kombinasi mengakui dan diakui ini. saya sendiri termasuk manusia yang seringkali tidak mau mengakui dan diakui atas perbuatan-perbuatan yang telah saya lakukan. apalagi apabila saat itu berniat baik. mungkin inilah saya. 1. pertama, satu yang saya setuju bahwa sifat tanggung jawab saya memang kurang. mungkin terlalu buruk? atau tidak sesuai ekspektasi saya? yang jelas saya terlalu takut. saya terlalu senang menjadi bayangbayang, baik atas kesuksesan maupun kegagalan. walau jauh lebih mudah untuk saya mengakui kegagalan yang telah saya lakukan 2. kedua, untuk mencoba menciptakan pengakuan dari diri saya sendiri saja sudah sangat sulit. proses, cara, dan perbuatan mengaku atau mengakui saya mungkin agak berbeda. satu, proses mengakui menjadi suatu proses yang panjang bagi saya karena saya tidak pernah tau dampak dari perbuatan saya bersimultan positif atau negatif. saya tidak pernah dapat mengakumulasikan hal-hal tampak dan tak tampak yang dapat menunjukkan apa yang sebenarnya telah saya perbuat. apakah memang hal ini bernilai, bahkan pantas untuk dinilai. dua, cara saya untuk mengakui perbuatan saya maupun perbuatan orang lain akan berbeda denganmu. dan caramu mungkin juga berbeda dengan cara temanmu yang lain. cara saya mengakui adalah dengan terus mengamati apa yang telah saya perbuat, siapa dan apa saja yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung, bagaimana, dst. semua ini menjadi satu kesatuan sistem yang akan menentukan perbuatan saya dalam mengakui nantinya. tiga,
perbuatan mengakui. tidak sulit, ribet, bahkan niat. pengakuan itu hanya akan terjadi dalam hati saya. ya, mungkin sedikit tercermin dari senyum ataupun tangis saya yang sedikit bocor. pengulangan dan mengenang dalam ingatan. tapi sungguh, kepuasan hati melebihi bentuk perbuatan apapun yang mampu saya lakukan secara nyata untuk mengapresiasi diri saya sendiri. 3. nyatanya, bentuk apresiasi nyata yang pernah saya rasakan adalah sesederhana melihat ia/mereka/itu berkembang, menjadi baik, diatas bahkan diluar standar nilai yang telah saya tentukan sendiri.sungguh. ucapan terimakasih pun takkan pernah lebih indah dari kepuasan hati. jadi sekarang, mungkin buat kamu orang-orang yang seperti saya tapi masih merasa kurang diapresiasi, bisa sejenak berpikir. “sudahkah kamu mengapresiasi dirimu sendiri? pantaskan orang lain mengapresiasi dirimu saat kamu sendiri tidak sanggup mengapresiasi dirimu sendiri?� atau “bagaimana kamu bisa merasa diapresiasi atau terapresiasi oleh lingkunganmu saat dirimu sendiri saja belum mengapresiasi dirimu sendiri?� sungguh saya bukanlah orang yang telah berbuat banyak. apalagi baik. jadi tolong bantu saya mengerti bagaimana cara melakukan banyak dan baik. cara mengapresiasi diri saya sendiri. dan cara mengapresiasi kalian semua yang sungguh banyak sedikit telah memengaruhi hidup saya. bahkan bantu saya untuk tau apa itu apresiasi, wahai teman yang pastinya jauh lebih mengerti apa itu apresiasi.
sungguh. ucapan terimakasih pun takkan pernah lebih indah dari kepuasan hati. disembunyikan sejak Desember 2017.
Sesakku hadir lagi, di antara angin yang masih saja sibuk berhembus Kadang memang hidup terlalu sibuk untuk menoleh, tanpa terasa membiarkan diri terluka Oleh siksa yang di ada ada Oleh iri yang membuka lara Benciku memuncak Pada diri yang tidak bijak Suka membandingkan diri padahal jelas saja Perbandingan hanya dapat dilakukan pada dua hal yang sama Apple to apple Dan tidak ada orang yang sama di dunia ini Lantas mengapa membandingkan? Berdoa agar kau tidak terbelenggu Oleh pikiranmu Yang suka mengadu Sabtu, 30 September 2017 Dari yang belajar untuk tidak iri
bulan berlari di antara hembus dingin berbisik aku rindu rintik di luar masih beradu menyisakan sesak yang berkecamuk tidak tahu malu apa Tuhan tahu? apa benar Dia yang paling tahu? sayup rinai masih menitik risau gaduhku terus mengutuk apa jalanku salah? apa memang harus mengalah? hadirmu mengusik menawarkan perih walau sudah kupilih rindu dan caciku sama sama penuh untuk hal yang sama lara bintang berpendar di antara air yang jatuh apakah jatuhmu sakit, air? karena punyaku iya DS306, ć—Ľć›œć—Ľ 29/04/03 00:41
Aku suka hujan, tapi kamu bilang kamu takut kedinginan. Aku ingin turut menari di tengah badai, tapi kamu mencibir dan tertawa, seperti aku orang gila. Kamu hanya ingin melihat pelangi, tapi saat petir mulai menggelegar kamu acap berlari pergi. Hingga karangan bunga yang sejak hari itu tak pernah lepas dari genggamku pun rapuh karena kamu selalu paksa berteduh. Aku ingin menikmati malam; menatap konstelasi ribuan lain mentari yang disuguhkan oleh alam. Lalu, kamu berkata kamu rabun senja. Aku tuliskan serangkai surat sapa, kamu bilang kamu tuna aksara. Kamu berjanji untuk belajar membaca, kemudian ternyata bahasa ibu kita berbeda. Saat kuujarkan; aku cinta bumi, kamu balas kalau kamu lebih senang terbang tinggi. Kamu yakinkan aku agar ikut melayang, hanya untuk melepasku jatuh begitu petang berkumandang. Di atas sana, di antara langit sendu, aku sejenak lupa kalau kamu juga punya tenggat waktu. Ternyata kita bukan kata yang saat bersama menjalin bahasa. Bukan pula kita rintik hujan yang satu persatu membentuk lautan; pun angan yang menyatu merajut sayap harapan. Ternyata kita hanyalah aku dan kamu; hanyut dalam mimpi yang semu. Kita hanya tautan ucap yang gagal diingat, dan sukma yang sudah bosan dipaksa bercengkrama. Apakah sudah waktunya fajar menjadi senja? Kalau memang begitu, masihkah perlu menuntut siang terus ada? Mungkin nanti, saat di ufuk mentari ejena ber enti — ebelum a u dan amu ditelan elita seutuhn a — ita a an adar ba a dua ba angan tida bi a menci ta cahaya.
As the dusk settles hollowing the musk in the perfume bottles that we wore yesterday like vanity you had chosen to leave behind this rotten ground And we failed to make compromises with these veiled stitches until left only the wounds it covered poorly for the sun will set at your funeral where the shadow of the day will embrace our world in grey Thus where universe leaves and scars us blind said you; love keeps us kind a legacy with which we
carry thru the abyss you had been devoured before long we followed For you are a beacon where your opened ribs us closer; be beckoned and with each gratitude you failed to hold; pass the demon(s) starved still we will live on Rock in peace, C Sincerely
You’re just too good to be true You gave me faith ’cause you believed So i say a little prayer and hope my dreams will take me there You say you really know me, you’re not afraid to show me what is in your eyes You open up my heart, show me all your love, and walk right through Then you wouldn’t have to say, that you love me, cause I’d already know More than words, is all you have to do, to make it real For as long as I know how to love, I know I’ll stay alive Love takes time, to heal when you’re hurting so much As I lay my love on you Don’t make me change my mind or I won’t live to see another day I swear it’s true because a girl like you is impossible to find, you’re impossible to find Cause you bring out the best in me, like no-one else can do That’s why I’m by your side and that’s why I love you Now i sit all alone, wishing all my feeling was gone The time we spend apart will make our love grow stronger Another day without your smile I wanna be there for you, sharing in everything you do, i wanna grow old with you Nothing’s gonna change my love for you
No. Its not a poem for you. It just a lyrics from songs in my playlist for years. I not change that playlist. Just add another song that i think it good enough. Nocturnal Human, 05.55 AM, 07092017.
Saat aku berfikir harus kepada siapakah aku iri hati. Berbagai macam jenis manusia muncul dikepalaku. Yang sholehah, yang pintar, yang beruntung, yang kaya, dan lain-lain. Lalu aku berfikir lagi. Kenapa aku dapat iri kepada kepada mereka. Lalu aku berfikir apakah karena ia IP 4, ia dapat mendapatkan segala yang ia mau, ia memiliki hubungan yang baik dengan pacarnya. Lebih lanjut lagi aku berfikir sebenarnya jenis manusia seperti apakah yang harus aku cemburui? aku mencari di pedoman hidup kita sebagai manusia yang diciptakan tuhan lalu ku beberapa kali menemui jawabannya secara implisit yaitu yang baik akhlaknya, yang baik perilakunya dan seterusnya. Lalu kenapa aku harus mencemburui mereka. Karena mereka dapat mendapatkan kebahagiaan didunia dan akhirat. dan aku percaya hal tersebut. Tetapi seringkali sebagai manusia fana yang lemah aku seringkali mencumburi variabel-variabel keduniaan lainnya terutama untuk hal yang aku sorot selalu menjadi permasalahan dimana aku jatuh paling dalam yang membuat u erca a ala atun a e ada alimat ini “a u uda erna merasakan semua kepahitan dalam hidup dan yang paling pahit ialah ber ara e ada manu ia� — Ali bin Abi T alib Lalu ku terus menggali lagi dan kudapati tidak ada satu manusia pun kecuali manusia pilihan-Nya yang perlu kucemburui karena ia tak pernah hidup lebih mudah darimu karena ia memiliki ketakutan latar belakang kehidupan kemampuan berfikir kemampuan menerima yang berbeda denganmu. Variabel-variabel lain yang menjadi permasalahnnya pun berbeda denganmu. Karena kita tidak tahu trade-off dari hal yang kita cemburui darinya adalah hal yang mungkin lebih berarti baginya Lalu aku memiliki kesimpulan bahwa manusia yang memiliki variabel kemampuan (daya tampung ) dan variabel permasalahan yang sama adalah diri kita sendiri. Sehingga, satusatunya manusia yang dapat aku cemburui adalah versi terbaik dari diriku. Dan aku sedang mencemburuinya saat ini.
Langkah demi langkah dilalui tanpa disadari Terus bergerak demi menggapai tujuan diri Maju lurus dengan mudah Seolah tak ada masalah yang perlu dihadapi Dengan percaya diri Bahwa mimpi akan akan cepat tuk diraih Tapi sebenarnya tak mudah Selalu ada rintangan Hanya perlu memilih Lurus untuk dihadapi Atau berbelok untuk dihindari Keputusan perlu dipilih Tuk lanjutkan perjalanan kembali Terus bergerak dalam langkah Seolah maju tapi ternyata tidak Yang sebenarnya membawa ke tempat awal pergi Dirasa berjalan jauh tapi ternyata hanya kembali Hidup memang seperti itu Ibarat“Alif Lam Mim� Langkah dalam kehidupan pun terkadang lurus, kadang pula berbelok, dan terkadang memutar
livana, Lhima Chetara Yang kini merasa kembali ke titik awal
Mungkin setiap pandangan bebas arah yang kosong, yang sering Aku lakukan sambil mengoyak-oyak apa yang ada di dalam otak adalah upaya terbesarku untuk terus memahami bahwa memanjakan pikiran dan perasaan, apalagi ego bukanlah hal yang baik. Kelihatannya saja kosong, tapi sebetulnya tidak. Di dalamnya terisi sesuatu yang penuh, sesak, dan memberontak, meminta untuk dipindahkan. Namun rasanya lumayan sulit memilih tempat yang tepat untuk memindahkannya. Mungkin, bolehkah di sini? Masa bodoh. Berawal dari sebuah jam tangan milik penulis yang tiba-tiba saja jarum deti n a ber enti, “Shyt, baru juga beli bulan Juli. Mengapa baterainya sudah harus diganti? Dasar produk Jepang, akibat membeli barang mainstream hanya karena tergiur harga miring jadi gini kan! Ah sintinq”. Maaf, kelepasan. Sungguh. Penulis berjanji tidak akan lagi menranskrip kalimat gaib hasil dialog batin yang tidak jarang sembarang ini. Jadi, gara-gara jam tangan itula muncul ebua ertan aan, “bagaimana ji a a tu benar-benar ber enti tan a ita adari ” “ Yang fana adala a tu Kita abadi: memungut deti demi deti , merang ain a e erti bunga am ai ada uatu ari ita lu a untu a a ” Sapardi Djoko Damono Mungkin, menurut penulis lebih bagus jika begini.. “Yang fana adalah dunia. Kita abadi, tapi bukan di dunia.” Puitis atau kritis? Serius sedikit, bolehlah yah? Sebisa mungkin kalimat yang berada tepat di atas paragraf ini lah yang menjadi kunci kebahagiaan penulis. Manusia perlu memahami bagaimana mendapatkan kebahagiaan (dengan cara yang benar) selama hidup di dunia — ang ementara ini Maaf, ila an beba mendefini i an “ba agia dengan cara ang benar” itu e erti apa. Penulis hanya ingin mengutarakan definisi tersebut dari sudut pandang mahasiswa tingkat akhir (aamiin) yang ingin berlari dan melupa sejenak dari tugas perkuliahan semester tujuh ini. Huft.
Mengapa kunci kebahagiaan, bukan kunci kehidupan? Mungkin ini adalah masalah sang penulis yangmana buah pikir pribadinya yang tidak penting, sering kusut, dan membuat kalut inilah yang mencuri kebahagiaan penulis. Namun dengan mengingat ketidakkekalan atas semua atau tentang apa dan siapa yang ada di dunia ini, besar pengaruhnya bagi manusia pemikir dan (terlalu) perasa yang ingin hidup bahagia dengan pola pikir dan perasaannya sendiri ini. Penulis berusaha terus-menerus mensetting alam bawah sadarnya sendiri untuk mencukupkan semua perasaan dan pikiran yang tidak jarang membuat hati jadi pilu atau mulut sampai jadi kelu. Ter e an lema memang —  aru elalu men uge ti an dirin a endiri Namun, siapa lagi yang dapat mengendalikan hidupmu jika bukan dirimu sendiri? Orang lain? Ha ha, pecundang. Pada hakikatnya manusia adalah makhluk yang pelupa, seperti kebiasaan penulis yang sering lupa menyimpan kacamatanya sehabis bermeditasi di ruang sempit yang sedikit bergema (alias mandi) dan kemudian setengah mati panik mencari kacamatanya ketika tergesa-gesa berangkat untuk kuliah. Lalu sampai di sinilah; di paragraf ini penulis harus mengaku karena tengah lupa menyimpan kunci itu di mana atau mungkin tidak sengaja terbuang karena ego yang (waktu itu) sedang menguasai diri dan chocolate changer yang terlambat membersamai. Rabu, 1 November 2017 Sekali-kali memberi Medium ini hadiah tulisan untuk mengawali bulan, jangan di Tumblr melulu. yang masih berusaha mencari kunci; besok-besok diduplikat deh! Mungkin kuncinya ada di Lapangan Pusenif lusa nanti, mungkin?
(v) To travel in a purposeful manner towards a vague destination. Aku bernyanyi dan kau merapat. Begitulah cara kita saling dekat. Aku rasa bukan karena suaraku merdu. Ah,aku tahu, kau.. mungkin menyukai lagu itu. Selang berapa waktu kita habiskan dengan menyanyikan banyak lagu. Banyak nada yang kau cipta. Aku membiarkanmu menyanyi sepanjang hari, membayangkan mungkin dalam masa-masa dimana kita hidup di darat nanti,tanpa berpikir lagi tentang laut, aku bisa mendengar suara ini setiap hari. Suara lembut yang tertiup angin semilir yang mampu membuat mariposa menari-nari. Membuatku kerap iri pada keindahannya. Kau dan mariposa yang terlalu serasi. Sore itu, sambil bertukar takar gula dalam kopi yang kita bagi, kita bicara tentang hidup. Aku menolak bicara tentang pagi sedang kau terlalu menyukai ciuman matahari. Aku menyukai kilauan bulan dan kau enggan bersapa dengan pasang. Kau membenci senja yang menelan siangmu, sedang aku mencintainya yang memanggil lembut bulan di atas kapalku. Pada akhirnya, kau dan aku sepakat bahwa sekarang bukan saat yang tepat untuk menjadi atau mencari tepian darat dalam luasnya kesamudraan yang kita bagi. Kita masih senang berlayar dengan diri masing-masing. Bisa jadi sekali-seperti ini- kita beristirahat dalam pelayaran yang penat, tapi bukan lagi untuk diam dan habiskan sisa sisa bekal dari kapal hasil berlaut di lautan. Tempat yang kita bangun beda namun sama rapuh, apalagi yang kau bilang.. ? Anginmu darat dan anginku laut.. “Permisi tuan, bisakah anda bergeser? saya rasa saya harus segera tinggal di tempat yang bukan di sini akhirnya.” Katanya pada gagang. Baiklah, tuan pintu mengiyakan sembari aku menghantar hingga teras depan. “sekali pergi, tidak bisa kembali! Akan ku rusak hingga ia tak bisa membuka lagi.” aku menatapnya, bicara seolah mataku tertiup angin. Perih. “Mungkin kita perlu cari persinggahan baru, begitu juga kamu.. merusaknya mungkin membuatmu terkurung di situ.. tuan pintu bukan teman lagi, Sayang dan kita tetap harus pindah lebih jauh.. dan lagu itu.. aku menyukainya sampai kapanpun.“
Aku tahu itu. Kataku dalam hati. “Pergilah.� dan sejak itu aku tak pernah bernyanyi lagi. Ternyata tuan pintu benar rusak engselnya. Sehingga tuan angin dan tuan badai yang kerap memporakporandakan gampang sekali mengancurkan ruang. Sial. Jika sudah begitu, bisa apa lagi aku? Baiklah aku akan duduk berjaga kalau kalau ada tamu, atau sekedar menunggu kembalinya datang dari pulang yang tinggal di masa lalu. Melindungi sisa-sisa yang mungkin bisa dibangun sekembalinya dirimu. hehe. Dingin.. tapi untunglah ada pagar sehingga dia datang mungkin aku sadar. Tapi bahkan bekas cakar yang kemarin saja masih belum hilang, mengelupas cat-cat hitam yang sudah pudar termakan hujan. Bagaimana aku berharap dia menjadikan singgahku tempat dia pulang? Sedetik.. Ah jika begini aku hanya bisa berbalik ke dalam Berlayar.. sedang mungkin kau kembali datang.. tidak mungkin. Ah.. Biar.. Biar punggungku saja yang terlihat. Masuk terus ke dalam tanpa berlanjut berlayar. Beda cerita kita. Kapalmu mungkin bisa menerjang lautan. Tapi tidak lagi bagiku. Aku takut angin menyampaikan suaramu lagi padaku. Maka ceritaku mungkin hanya akan menjadi sekedar Coddiwomple yang terus menelusuri daratan. Sembari aku belajar menerima pagi dan kau mencintai pasang. Aku tidak keberatan. Dan segala tentangmu, selalu jadi harap yang ku semogakan. “Suatu hari kita dipertemukan dalam sebuah teluk di ujung jalan.“
Pagi hari tidak lagi dinanti. Kalau bisa, rasanya ingin tidur selamanya. Silih berganti, tak pernah kosong. Sejak dulu memang kerap seperti itu. Kali ini pun ada tugas dengan tenggat waktu satu hari sebelum akhir minggu, tapi selalu, pekerjaan tak pernah menjadi kekhawatiran terbesarku. Lagi-lagi tentang ikatan? Aku gagal untuk yang kesekian kali dan rasanya lebih baik menyerah saja, tak usah repot-repot mencoba lagi. Fase yang tak pernah menyenangkan untuk dialami, meski hanya sementara dan sejenak berselang sudah akan terlewati. Hanya pengecut yang memilih untuk menyerah, tapi aku sudah cukup tahu untuk bisa berkata bahwa itu tak sepenuhnya salah. Pilihanku untuk pasrah dua tahun lalu telah membawaku ke dalam dua siklus baru. Keduanya kandas sebelum waktunya, tapi tidak dengan sia- ia — ura a Tentu saja. Memangnya ada hal yang percuma? Baru saja sembuh tapi sudah jatuh sakit lagi. Mungkin aku memang agak malnutrisi dan kurang olahraga, tapi seharusnya tidak sepayah ini juga. Sepertinya yang disebut gangguan psikosomatis itu memang benar-benar nyata. Jika suasana hatiku baik pasti mendadak tubuhku pun pulih lagi. Sayangnya, e arang emicu ra a enang u adala manu ia — men ebal an, ea an sudah tak ada lagi variabel lain yang lebih sederhana. Manusia butuh sesamanya untuk bisa berbahagia. Tapi sendirinya harus bahagia terlebih dulu sebelum menjalin ikatan dengan yang lain. Bagiku, hingga sekarang pun hal ini masihlah sebuah paradoks tanpa solusi. Setelah bangun tidur harus langsung beranjak ke tempat kerja. Sore hari sepulangnya harus ke kampus untuk melanjutkan tanggung jawab yang berbeda. Malam tersisa sebagai waktu kosong namun ada tuntutan tak tertulis untuk menuntaskan tugas yang dibawa pulang. Ketika saking lelahnya hingga akhirnya tidak mengerjakan apa-apa, kelopak mata tetap saja baru mau terpejam setelah lewat tengah malam. Sela-sela
waktu sebelumnya terisi dengan pikiran yang demikian terganggu hingga terbawa sampai ke dalam mimpi. Keesokan paginya mata terbuka namun raga tetap tak mendapat tambahan tenaga. Yang terpikirkan hanyalah betapa hari ini akan seperti kemarin, mengikuti pola monoton yang sama. Aku ingin tidur lagi saja, tanpa perlu dibangunkan selamanya. Tapi tidak, pada akhirnya aku tetap berangkat pergi. Rusa Bintang Hari Tyr, pekan pertama bulan Julius A.D. 2017 Ad: “Does this keep you up at night?� Au: *nods quietly*
Foto yang selalu jadi favorit selama menjadi mahasiswa. Ketika ber”Kangmas”saat osjur. (In frame : saya, Nadya Nadiva, Dino Cahyadi, Murni Elfrida, Seluruh Sahabat Sadeva Satyagraha dan Warga Taman Sari)
Ibu saya pernah menyeletuk kepada saya, “Kenapa sih kalian disebut sebagai MAHAsiswa, sombong banget ya. Udah kaya tuhan aja klean, jauh banget”. Perkataan itu masih terngiang di benak saya sampai sekarang. Apakah ematan “ma a” i a e ada ma a i a benar adan a A a a ita benarbenar bangga menjadi mahasiswa untuk memeroleh ilmu sebanyakbanyaknya sehingga lupa kalau bayaran UKT datang dari dari pajak masyarakat. Apakah kami sadar akan hutang moral yang sudah seharusnya kami kembalikan kepada masyarakat?
Mari kita sama-sama sadar dari segala ketetapan/peraturan yang ada. Bisa dimulai dari UU No. 12 tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi. Pasalnya yg ke 5 memiliki empat tujuan penting, yakni : a. berkembangnya potensi Mahasiswa agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, terampil, kompeten, dan berbudaya untuk kepentingan bangsa; b. dihasilkannya lulusan yang menguasai cabang Ilmu Pengetahuan dan/atau Teknologi untuk memenuhi kepentingan nasional dan peningkatan daya saing bangsa; c. dihasilkannya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi melalui Penelitian yang memperhatikan dan menerapkan nilai Humaniora agar bermanfaat bagi kemajuan bangsa, serta kemajuan peradaban dan kesejahteraan umat manusia; dan d. terwujudnya Pengabdian kepada Masyarakat berbasis penalaran dan karya Penelitian yang bermanfaat dalam memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa Dari setiap tujuan yang ada, tidak pernah disebutkan bahwa kita harus memeroleh ilmu pengetahuan setinggi tingginya untuk kesejahteraan diri kita sendiri, selalu diusahakan untuk dikembalikan kembali pada masyarakat. Karena kita hidup dalam kampus ITB berarti kita mari sama2 melihat landasan dokumen yang ada, maka berdasarkan PP No. 65 tentang Statuta Institut Teknologi Bandung dalam pasal 3 poin 3 menyatakan tujuan ITB untuk : memajukan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, ilmu sosial, dan ilmu humaniora untuk mencerdaskan kehidupan bangsa sejalan dengan dinamika masyarakat Indonesia serta masyarakat dunia, dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, sosial, dan lingkungan melalui kegiatan Tridharma. Nilai-nilai Tridharma yang dimaksud dijelaskan pada pasalnya yang ke 3 poin 1, yakni : Nilai-nilai dasar penyelenggaraan kegiatan Tridharma di ITB mencakup: a. kejujuran, kebenaran, dan keunggulan ilmiah untuk perkembangan budaya dan peradaban; b. kepeloporan, kejuangan, dan ketulusan pada pencerdasan dan pengembangan kehidupan bangsa yang berbudaya luhur; c. keadilan, demokrasi, kebebasan dan keterbukaan, hak asasi manusia;
d. pengembangan yang berkelanjutan; e. kemitraan dan kesederajatan; dan f. manfaat bagi bangsa, negara, dan kemanusiaan. Prinsip-prinsip di atas lah yang harus kita junjung dan perjuangkan sebagai mahasiswa. Rasanya tidak cukup jika hanya mengacu pada dokumen legal negara untuk membuktikan dan menekankan lagi peran mahasiswa dalam masyarakat. Kita, setiap mahasiswa S1 yang masuk ITB, kalau kata Adit Phoenix harus berbahagia, karna KM ITB seperti ibu yang melahirkan, ketika lahir menjadi kepemilikan sang ibu. Sama halnya dengan KM ITB, ketika teman-teman masuk, langsung menjadi anggota tanpa harus berjuang susah payah seperti masuk himpunan. Yang jadi pertanyaan berikutnya adalah : sadar tidak sih dengan status sebagai anggota KM ITB yang teman2 jalani selama ini? Berdasarkan konsepsi KM ITB kebutuhan dasar mahasiswa dibagi menjadi tiga bagian besar, yakni : pendidikan, kesejahteraan, dan aktualisasi. Mahasiswa sebagai insan akademis dituntut untuk berperan dalam dua fungsi, yakni : Pertama, mahasiswa dituntut untuk terus berupaya mengembangkan diri menjadi lapisan masyarakat masa depan yang berkualitas atau dengan kata lain mahasiswa berfungsi sebagai calon sarjana. Kedua, dengan berlandaskan nilai ilmiah dan moralitas, mahasiswa dituntut untuk aktif bergerak ikut menata kehidupan bangsanya. Berangkat dari upaya untuk mewujudkan peran itu, tercipta berbagai kebutuhan dasar mahasiswa berupa pendidikan, kesejahteraan, dan aktualisasi. Dan masih banyak dokumen-dokumen lainnya yang teman2 bisa baca, seperti RUK ataupun AD/ART, TAP Kongres, GPHP, Renip ITB, dsb. Yang ingin saja tekankan disini adalah, kita disini harus sadar betul akan penyematan nama mahasiswa yang kita sandang, kita bukanlah sekedar student seperti murid SMA, atau pembelajar di negara2 dunia maju. Kita adalah mahasiswa dengan tujuan2 mulia yang sudah saya sebutkan secara singkat di atas. Ya benar bahwa mahasiswa memiliki kewajiban untuk memberi dampak kepada masyarakat. Tapi tidak semudah yang seperti dikatakan. Kita terbentur dengan kewajiban akademik dengan intensitas yang sangat tinggi yang harus dipenuhi, rasanya alokasi waktu untuk mengabdi kepada
masyarakat sulit untuk dilakukan. Ya itu memang benar, makanya tidak mungkin dilakukan secara sendiri. Teman-teman diberikan kesempatan bersama-sama melakukannya dalam sebuah wadah. Entah melalui wadah UKM, HMJ, atau Kabinet yang memiliki program kepada masyarakat. Karena jangan selamanya kita menjadikan kewajiban belajar jadi alasan, itulah namanya “berekskalasi” ketika mampu menaklukan diri sendiri terhadap kepentingan pribadi. Bagian ini sedikit tentang curahatn hati setelah hidup 7 semester menjadi mahasiswa ITB, (untuk teman2 yang sedang mencari makna bahagia sebagai manusia) Jika merasa gelar mahasiswa masih terlalu berat dan kaku untuk dihidupi, cobalah mulai dari menghidupi gelar teman-teman menjadi seorang manusia. Tujuan manu ia a a a (berat juga…) Katan a i untu menda at an eba agiaan ban a , dengan bi a “berba agia” arena ita aru n a mam u melepaskan diri dari penderitaan dan kesedihan yg mengikat diri dari kejamnya dunia. Jika teman-teman masih menganggap bahwa penderitaan dan kesedihan adalah hal yang harus dihindari, cobalah untuk tidak demikian. Kebahagiaan selalu diasosiasikan dengan kesenangan, kondisi dimana semua positif, cerah, kuning oranye, dan dalam suasana riang senyum tawa lebar disertai seperti sedang terbang di atas awan keemasan saat pagi hari. Kata kebahagiaan terlalu sempit untuk dimaknai seperti itu, ada sebuah pepatah Yunani yang saya sukai tentang pemaknaan hidup manusia yang bertujuan untuk menggapai Kebahagiaan. Yakni Eudaimonia. Bahwa terpenuhinya kepuasan manusia untuk hidup berasal dari segala kejadian baik dan buruk yang pernah terjadi, dan tujuan hidup adalah untuk mau mencari makna kebermanfaatan kepada sesama entah itu harus menderita karenanya ataupun mendapat kesenangan juga. Seorang pemateri dari Sekolah Kail memberi tahu saya mengenai tujuan idu eorang manu ia, “ a manu ia dici ta an a untu mela ani sesamanya kan. Kebahagiaan yang kita cari adalah ungkapan rasa syukur atas segala perih dan senang yang pernah terjadi. Dan berbahagialah orang yang tida men era berjuang ter ada dirin a dan e aman a ang di a i i” Cerita saya yang mungkin terakhir berkecimpung sebelum menjadi “swasta”…
Pada tingkat terkahir, semester terakhir untuk berhimpun ini saya dan teman2 ber e em atan untu mengada an ebua “ engabdian ma ara at” untu masyarakat kampung kota. Berita lengkapnya dapat dilihat dalam tautan kompasiana berikut ini. Saya lebih tertarik untuk membahas setiap teman2 saya yang sudah berjuang penuh kerja keras dalam mewujudkan keberhasilan program kampung kota ini. Dimulai dengan pengajaran kepada anak2 PAUD/SD yang harus “ embun i2” dila u an arena elalu berte atan dengan rogram HMP lainnya. Sampai akhirnya kegelisahan muncul di benak kami (Saya, Zahara, dan Sisil). Tujuan kita memberi dampak mungkin akan berhasil, tapi apakah warga HMP bisa merasakan keterlibatannya dalam kegiatan bermasyarakat. Karena pekerjaan yang kami lakukan harus dikompromikan dengan kegiatan2 lainnya yang bersamaan. Sehingga kami benar2 berharap pada acara Festival Kampung Maroon ini nantinya warga bisa benar2 merasakan potensi yang dimiliki oleh masyarkat kampung kota.
Teman-teman sosmas yang sudah luar biasa mencurahkan ketulusan untuk berkarya
Benar adanya. Hujan yang mengguyur dari sore hingga maghrib membuat kami khawatir acara ini nantinya akan sepi pengunjung. Memang benar a aln a e i arga Braga, arga HMP juga an a anitia e ertin a Teta i… Hujan berhenti. Satu persatu warga lokal datang, warga HMP datang, segala
rangkaian acara semakin semarak. Mulai dari pentas seni oleh anak2 Paud yang menggemaskan, goyangan jaipong ibu2 dan anak2 yang membuat kami terjegak kagum kepalang kepala. Keriangan ibu2 PKK yg bersama bergoyang lagu Maumere. Teman2 dari KPA yang membuat rasanya keindahan lagu Laskar Pelangi yang begitu indah bisa kita dengarkan ber ama Penam ilan teman2 Karang Taruna ang “ a â€?, teman angri ta uara ang bi a main e uai reque t ( a a), dan‌ Penam ilan dari 40+ g membawakan semua lagu koesplus. Menyenangkan sekali untuk bisa benar2 melepas keriangan menyanyikan lagu yang mebawa nostalgia, berjoget bersama sama antara warga kampung kota dan warga HMP. Semua melebur menjadi satu.
Tari Jaipongan membuat semua orang terpana. Dokumentasi Pribadi. 2017
Pentas anak-anak yang masih malu-malu di atas panggung. Dokumentasi Pribadi, 2017
Bermain Angklung bersama-sama semua senang, Dokumentasi Pribadi, 2017
Diakhir acara saya melihat wajah kebahagiaan dari Zahara, dan Sisil juga Danar yg begitu senang. Kantung mata mereka berdua menjadi bukti betapa melelahkannya segala persiapan ini. Tetapi senyum mereka berdua juga menjadi sebuah bukti akan kepuasan kami akan acara ini yang berjalan
melebihi ekspektasi kami. Festival Kampung Kota, benar2 bisa menjadi “Fe tival� ba agian aa Terimakasih kepada segala teman2 sosmas yang sudah mengusahakan dengan kerja keras yang luar biasa mewujudkan acara ini, mulai Mule, Salsabila, Wiwid, Windiana, Bile, sampai kepada tenaga tambahan baru yang luar biasa militan mulai dari Sena, Deca, Faiq, Sisi, Azkarifa. Terutama kepada penanggung jawab yang luar biasa dari Danar, dan seluruh anggot sosmas. Teman2 semua sudah memberi pelajaran berharga bagaimana kita sebagai manusia untuk selalu mau berbagi manfaat. Semoga hasil usaha kerja keras teman2 terbayar dengan pembelajaran yang diperoleh selama ini. Jadilah seorang manusia, seorang mahasiswa, yang benar2 hidup untuk menghidupi.
Terima Kasih :) Yang bisa bersyukur terhadap kehidupan Akhirnya..
Tulisan ini adalah catatan perjalanan dan pengabdian pertama saya di Nusa Tenggara Timur. Di tahun 2017 lalu, saya punya bucket list untuk mengabdi. Saya kekeuh. Bagaimanapun caranya. 19 Mei 2017 Hari ini seharusnya menjadi hari keberangkatan saya menuju Kota Kupang. Namun karena satu dan lain hal keberangkatan diundur menjadi tanggal 20 Mei 2017 pukul 03.00 WIB. Sebenarnya hari ini cukup padat. Paginya saya ada janji dengan teman SMA lalu siangnya saya harus pergi ke kantor kerja praktik saya. Ditambah lagi masih ada tugas kuliah yang harus segera dikumpulkan. Jadi hari ini cukup riweuh bagi saya. Dengan terburu-buru akhirnya setelah dari kantor saya langsung menuju pool travel di Pasteur dengan jam keberangkatan 16.00. Ternyata mobil datang telat 30 menit. Jalanan menuju ibukota sudah terlihat padat dan membuat saya makin khawatir akan nasib tugas saya. Akhirnya saya sampai di apartemen di Semanggi pada sekitar pukul 22.00. Sesampainya di sana saya tidak terpikir lagi untuk makan, mandi, dan ganti baju. Saya hanya kepikiran nasib tugas saya. Saya juga akhirnya mengerjakan tugas terburuburu dan asal jadi. Tugas saya pun kelar pada pukul 00.00 dan di jam tersebut saya sudah harus menuju ke bandara karena kumpul dengan rombongan pada pukul 01.00. Di jalan menuju bandara, saya teringat kondisi saya yang tidak mandi, tidak ganti baju, tidak sempat recheck bawaan, dan belum mempersiapkan bahan ajar “Am I going to NTT li e t i ‌ â€? 20 Mei 2017 Pada pukul 00.30 saya sampai di bandara. Di sana saya pertama kali bertemu dengan Kak Jemi Ngadiono (1000 Guru founder). Saya lihat bawaan Kak Jemi banyak dan terlihat sangat berat. Ternyata barang-barang tersebut adalah donasi seragam sekolah, sepatu, tas, dan alat tulis untuk adik-adik di NTT. Bawaannya sebanyak itu sampai bagasi overload dan sampai saya tidak dapat jatah bagasi.
Selama menunggu waktu untuk boarding kami berbincang-bincang dengan Kak Jemi. Beliau cerita tentang asal-usul 1000 Guru berdiri dan pengalamannya yang sudah keliling Indonesia. Di ruang tunggu tersebut saya juga kenalan dengan Nia, Kak Yudith, dan Kak Patrysia. Tak lama setelah dipanggil untuk boarding, pesawat segera take off. Perjalanan Jakarta-Kupang memakan waktu 3 jam. Kami tiba di Kupang pada pukul 6 lebih di pagi hari. Saya sudah sempat lebay untuk reapply sunscreen karena di bayangan saya Kupang akan sangat panas. It was surprisingly not hot and humid at all. Sesampainya di Kupang kami bertemu dengan peserta lain; ada beberapa dokter, pramugari, dan seorang wiraswasta. Kami semua kemudian menuju ke Hypermart untuk membeli bahan ajar, makanan ringan, dan susu untuk reward bagi adik-adik nanti. Lucunya, ketika kami sampai di sana para karyawan Hypermart berbusana adat Timor dan sedang menari Gemu Fa Mi Re. Pengunjung Hypermart pada jam tersebut disambut seperti tamu istimewa. Senangnya!
The Masterpiece (Koleksi Pribadi, 2017)
Setelah itu, kami mengunjungi pengrajin alat musik Sasando. Kami menyaksikan pertunjukan alat musik khas daerah tersebut yang memainkan lagu-lagu yang sedang ngehits saat itu. Ia juga memainkan lagu Tanah Air menggunakan sasando. Ah, saya semakin terharu karena saya benar-benar suka dengan lagu Tanah Air. Perjalanan dilanjutkan langsung menuju ke SDN Baki yang berada di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Ternyata, perjalanan dari Kota Kupang menuju TTS tepatnya Baki memakan waktu 3 jam lebih! SDN Baki berada di pedalaman dan kami benar-benar butuh perjuangan untuk mencapai lokasi tersebut. Jalan yang ditempuh belum baik, meliuk-liuk, dan cukup terjal. Satu mobil yang khusus membawa donasi sempat terhenti di suatu titik karena tidak kuat menanjak. Saya sempat sangat khawatir dengan perjalanan ini karena jujur saya adalah orang yang sangat penakut dengan perjalanan jauh. Alhamdulillah, akhirnya pada pukul 2 kurang kami tiba di SDN Baki dan di sana sudah ramai sekali. Seramai itu. Warga lokal dan murid SDN Baki sudah sangat siap di posisi untuk menyambut kami. Saya benar-benar malu saat itu juga mengingat saya dan Kak Yudith (partner mengajar saya) baru mempersiapkan bahan ajar di mobil ketika perjalanan menuju TTS. Benar saja, Kepala Suku, petinggi adat lainnya, dan murid SD menyambut kami dengan sangattttttttt indah. Kami disambut dengan tarian, dibacakan doa, disuguhi makanan (yang sangat BANYAK), dan diberi kain tenun. Kami lalu duduk di depan seluruh warga layaknya kami akan melakukan konferensi pers. Kami memperkenalkan diri dimulai dari nama, pekerjaan, hingga motivasi kami datang ke sana. Sebelum mengajar, semua murid dikumpulkan di lapangan per kelas lalu kakak guru dari masing-masing kelas ini menggiring adik-adik muridnya berbaris menuju kelas menyerupai kereta api sambil menyanyikan ‘nai ereta a i tut tut tuuuut ia a enda turuuut’
Naik Kereta Api Tut Tut Tuuut (Koleksi Pribadi, 2017)
Antusias adik-adik SDN Baki tidak hanya sampai di situ saja. Saya dan Kak Yudith diberi tugas untuk mengajar murid kelas 5 dengan materi planet dan tata surya. Sebelumnya Kak Yudith sempat excited ketika saya bilang saya adala ma a i a lanologi, “Lo , coco dong � He e di aat itu a a langsung suruh Kak Yudith cari di google apa itu planologi. Kebetulan pada waktu itu (saya lupa kenapa) murid kelas 4 dan 5 digabung sehingga saya mengajar bersama adik saya, Yandi. Kami bertiga jadi mengajar puluhan murid kelas 4 dan 5 di satu kelas dengan bahan ajar planet dan tata surya serta mengajar tentang peta Indonesia! Kami memulai dengan tepuk semangat dan mengajak murid-murid bernyanyi. Mereka benar-benar semangat ketika disuruh bernyanyi lagu-lagu nasional dan daerah. Setelah itu, elajaran dimulai dengan ertan aan, “Sia a di ini ang afal namanama lanet dan urutann a � dan tida ada ang menja ab arena mereka benar-benar tidak tahu. Nah, untuk itu kan tugas kami sebagai kakak guru berada di sana? Akhirnya, saya dan Kak Yudith mengajar tentang tata surya dan mengadakan kuis setelahnya. Kuis tersebut diadakan untuk mengetes keberterimaan pelajaran. Menyenangkan sekali rasanya melihat adik-adik yang masih hafal dengan materi yang diberi. Mungkin ini rasanya menjadi
guru SMA yang melihat anak didiknya masuk ke perguruan tinggi yang diinginkan? :)
Suasana Kelas (Koleksi Pribadi, 2017)
Ada cerita lucu yang masih membuat saya senyum-senyum bila mengingatn a Saat mengajar, a a bertan a, “A a ang men inari ita di iang ari ” A aln a murid-murid diam hingga akhirnya ada yang menjawab, “Tu an Ye u !” Sa a em at terta a endiri arena lucu e ali mere a ini masih sangat polos. Padahal yang saya maksud adalah Matahari. Hahaha. Pelajaran dilanjutkan dengan memperkenalkan mereka dengan Peta Indone ia Kami memulai elajaran dengan bertan a, “Di mana leta NTT ” dan tentu mereka hafal! Mereka juga hafal ibukota NTT, ibukota TTS, ibukota negara Indonesia, dan siapa Presiden Indonesia. Sayangnya, mereka tidak begitu hafal letak DKI Jakarta dan bahkan nama-nama pulau lain. Kami juga bertan a, “Sia a ang mau e Kota Ku ang ” dan emuan a ang at tangan dengan semangat Namun, eti a ami bertan a, “Sia a ang mau e Ja arta ” an a atu dua orang aja ang mengang at tangan
Di akhir waktu mengajar, kami bertanya kepada mereka tentang cita-cita mereka. Cita-cita mereka tentu beragam, ada yang mau jadi tentara, polisi, penyanyi, pilot, guru, dokter, petani seperti bapaknya, hingga supir oto (supir bus). Ada juga yang masih tidak tahu cita-citanya apa sehingga saat kami suruh untuk menulis cita-citanya ia menyontek punya temannya. Adik-adik murid lalu menempelkan cita-cita mereka pada pohon impian. Harapannya, pohon tersebut dapat tumbuh besar seperti cita-cita mereka. Kami mengingatkan mereka semua agar bercita-citalah setinggi mungkin dan tidak boleh lupa agar selalu belajar dan berdoa.
Saya, Kak Yudith, dan Sebagian dari Adik-Adik Kelas 5 (Koleksi Pribadi, 2017)
Setelah mengajar di kelas selesai, adik-adik kelas 4 dan 5 kembali berbaris memanjang seperti kereta api dan menyanyi lagi lagu Kereta Api sambil menuju ke lapangan. Di sana, semua murid dari kelas 1–6 berkumpul untuk dibagikan tas sekolah baru. Kak Jemi berpesan kepada kami, kakak guru, untuk memberikan motivasi lebih kepada adik-adik murid saat memberikan tas. Tujuannya adalah mengajarkan mereka bahwa mereka tidak selalu mudah dalam mendapat barang baru dan agar mereka tahu bahwa mendapatkan tas sekolah baru ini harus dicapai dengan usaha keras. Saya
begitu senang melihat wajah adik-adik yang mendapat tas baru, mengingatkan saya ketika saya masih SD dulu. Matahari pun terbenam. Saatnya kami pulang. Sebelum meninggalkan SDN Baki, kami semua dikumpulkan kembali di tempat saat kami disambut. Kak Jemi mewakilkan rasa terima kasih kami kepada Kepala Suku. Kami kembali dinyanyikan lagu-lagu daerah oleh warga, dibacakan doa, dan kata-kata penutup dari Kepala Suku serta petinggi lainnya. Tentunya, kami juga kembali disuguhkan makanan yang sangat BANYAK hingga kami membawa bekal yang berlimpah untuk perjalanan selanjutnya! Udara dingin mengiringi perjalanan kami selanjutnya menuju tempat beristirahat di sebuah sekolah. Perjalanan ditempuh dalam beberapa jam dengan kondisi jalanan rusak, terjal, menukik, meliuk-liuk, dan GELAP TOTAL. Tidak ada sama sekali lampu jalan. Perjalanan menuju SD tempat menginap hanya ditemani oleh lampu mobil dan suara alami dari hutan sekitar. Saya tidak bisa tidur. Tangan saya basah. Saya panik bukan main saat mobil melewati jalanan yang longsor langsung ke jurang. Saya kembali khawatir dengan erjalanan ini, “Will I ma e it �
Akhirnya, setelah berjam-jam melawan rasa cemas saya, kami sampai di sebuah bangunan yang tidak terlihat apa-apa karena benar-benar gelap. Tidak ada listrik sama sekali yang menerangi kami. Penerangan kami dibantu oleh lampu genset dan bintang yang indah di langit Timor. Toilet berada di belakang ruang kelas dengan kondisi tidak ada air dan penerangan sama
sekali. Untungnya, ada seorang anak penduduk lokal yang bolak-balik mengantarkan air untuk urusan kami di belakang. Malam di Desa Saenam, Kecamatan Nunkolo, Kabupaten TTS sangat dingin. Kami tidur di sebuah ruang kelas dan hanya beralaskan terpal. Saya yang sok tahu ini hanya membawa selembar kain bali dari rumah sebagai penghangat. Alhasil, saya sangat kedinginan semalaman. 21 Mei 2017
Bebersih Badan di Depan Kelas (Koleksi Pribadi, 2017)
Esok paginya (masih tetap dingin), kami bersiap-siap untuk menuju ke SDN Oeuki. Rambut saya sudah gatal-gatal karena sudah dua hari belum keramas. Saya kekeuh ingin keramas meskipun air sangat terbatas. Akhirnya, saya keramas menggunakan air yang berada di sebuah drum besar di depan kelas. Entah air apa, mungkin air ujan? Saya juga menggunakan air tersebut untuk cuci muka dan sikat gigi. Untuk mandi? Tentunya tidak mandi pagi karena udara pagi di Desa Saenam sangat dingin!
Toilet di Belakang Sekolah (Koleksi Pribadi, 2017)
Kak Jemi membawa kami ke belakang sekolah untuk melihat tebing. Tebing tersebut dinamakan Tebing Seribu Saenam karena tebing ini ditemukan oleh tim 1000 Guru. Ternyata, tebing di belakang sekolah tersebut benar-benar indah. Kalau tidak percaya langsung lihat saja foto di bawah ini. Indah sekali, bukan?! Pemandangan yang ditawarkan benar-benar langsung ke laut selatan dengan gradasi warna air laut yang benar-benar luarrrr biasa indahnya. Tebing tersebut berada di belakang sekolah dan dekat dengan toilet yang semalam kami semua datangi. Tentu saja di malam hari tidak ada yang menyadari keindahan pemandangan belakang sekolah ini.
Tebing Seribu Saenam (Koleksi Pribadi, 2017)
Destinasi pertama di hari itu adalah SDN Oeuki. Kami ke sana bukan untuk mengajar melainkan untuk berbagi seragam dan makanan bergizi. Adik-adik SDN Oeuki berlarian dengan sangat semangat mengikuti mobil kami ketika kami mulai memasuki lingkungan sekolah. Adik-adik kelas 1–6 dikumpulkan
oleh Kak Jemi dan dibantu oleh guru mereka di lapangan. Kak Jemi tidak lupa menga ali dengan te u emangat dan tentu bertan a, “Sia a ang mau eragam baruuu ” emudian dija ab ole adi -adik dengan penuh antusias, “SAYAAA!” Adi -adik SDN Oeuki dengan sabarnya mengantri untuk mendapatkan seragam baru. Kami membawa seragam dengan berbagai ukuran yang kemudian kami cocokkan sendiri dengan badan adik-adik. Ada bebera a ang meminta “Ka a , sa mau seragam yang lebih kecil. Su kela 6 ” Maksudnya, ia sudah kelas 6, sebentar lagi lulus sehingga tidak butuh lagi seragam yang besar. Ada juga yang meminta kami untuk memakaikan seragam mereka.
Sebelum dan Sesudah Dibagikan Seragam (Koleksi Anugerah Tryandi Wiratama, 2017)
Adik-adik masih sabar berbaris di lapangan. Kali ini mereka menunggu untuk dibagikan makanan bergizi. Pembagian makanan bergizi ini juga merupakan salah satu program dari 1000 Guru. Kami membagikan bubur kacang hijau
hangat untuk mereka. Mereka terlihat sangat senang bahkan beberapa terlihat antri ulang agar bisa mendapatkan bubur lebih. Pak Guru langsung sigap dan mengatakan bahwa satu orang hanya dapat makan bubur sekali saja.
Bubur Kacang Hijau (Koleksi Pribadi, 2017)
Destinasi selanjutnya adalah sebuah pantai indah yang tidak terbuka untuk umum. Sebuah pantai yang entah apa namanya; ketika saya tanya A namanya Pantai Kolbano lalu ketika saya tanya B namanya Pantai Kuikasem. Entah kenapa hingga saat ini saya mengingatnya dengan Pantai Kuikasem. Pantai tersebut sangat sangat sangat sangat sangat indah. Pasirnya berwarna putih bersih berisi bebatuan. Di ujung pantai terdapat bebatuan yang tinggi besar. Gradasi air lautnya benar-benar terlihat dari biru tua-biru muda-hingga hampir bening. Terdapat anak-anak penduduk lokal yang sedang berenang dan berlarian. That was probably the best beach I’ve ever been to meskipun saya bukan tipe orang yang suka pantai.
Pantai Kuikasem (Koleksi Pribadi, 2017)
Tak jauh dari pantai terdapat rumah khas penduduk lokal yang dinamakan rumah bulat. Kami singgah sebentar di sana untuk mengabadikan momen
alias foto-foto. Hehe. Rumah bulat tersebut benar-benar digunakan untuk tempat tinggal penduduk sana. Rumah bulat terbuat dari kayu dan jerami. Menurut Kak Yudith yang berasal dari Papua, bentuk dan isi rumah bulat tidak jauh berbeda dari honai.
Rumah Bulat (Koleksi Pribadi, 2017)
Selanjutnya, kami mengunjungi Pantai Oetune. Pantai Oetune merupakan pantai yang terbuka untuk umum. Yang spesial dari pantai ini adalah terdapat
gundukan pasir luas yang menyerupai padang pasir. Di pantai ini terdapat beberapa anak penduduk lokal yang menjual buah kelapa dan matoa. Sayangnya, saat itu saya sudah sangat kenyang dan kembung sehingga tidak sempat mencicipi buah matoa.
Padang Pasir di Pantai Oetune (Koleksi Pribadi, 2017)
Pak supir memacu kecepatan tinggi mobil sepanjang perjalanan kembali ke Kota Kupang karena kami ingin lihat sunset dari hotel. Sayangnya, matahari sudah mulai terbenam ketika kami baru saja tiba di Kota Kupang. Ketika kami tiba di hotel, masih terlihat sedikit matahari yang malu-malu untuk terbenam. Lumayan lah. Pemandangan dari Hotel (Koleksi Pribadi, 2017) Malamnya, kami pergi ke pasar malam untuk menikmati hidangan laut. Kami makan berbagai jenis ikan bakar segar dengan sambal yang lezat. Makan malam kami saat itu ditemani dengan angin semilir Kota Kupang yang cukup sejuk. Kemudian kami kembali ke Hotel On The Rock, berbincang-bincang sebentar, bertukar kontak, bertukar cerita, dan tentunya berbagi foto yang ada di kamera masing-masing! Hehe. Setelah itu saya berpamitan dengan semua karena saya tidak bisa ikut melanjutkan perjalanan bersama mereka di NTT. 22 Mei 2017 Pada hari terakhir ini, seharusnya saya masih bersama rombongan untuk ber i ata e Goa Kri tal dan mencici i e’i Kebetulan aat itu a a juga mengikuti kegiatan dari himpunan berkunjung ke Malang dan Surabaya sehingga saya harus beranjak meninggalkan Timor. Pada pukul 4 pagi, saya meninggalkan hotel ke Bandara El-Tari menggunakan taxi. Resepsionis hotel memanggil taxi untuk saya dan mengingatkan bahwa semua taxi di Kota Kupang jauh-dekat bayarnya 75 ribu! Taxi tersebut hampir membuat saya ragu karena tidak ada nama dan logonya sama sekali. Ditambah dengan suasana Kota Kupang jam 4 pagi yang sangat sepi dan gelap. Untuk mengatasi rasa takut di sepanjang perjalanan saya mencoba sksd dengan pak supir. He was surprisingly nice and friendly. Beliau sangat menyarankan untuk berwisata ke Labuan Bajo karena menurut beliau di Pulau Timor “ga ada a a-a a” Wadu , Timor aja ang “ga ada a aa a”-nya sudah indah, bagaimana Labuan Bajo? Baiklah, next trip ya, Pak! Perbincangan kami berhenti karena tiba-tiba sudah sampai bandara. Ternyata singkat sekali, 15 menit pun cukup. Saya pun turun dari mobil dan segera check in. Dengan berat hati, saya memasuki pesawat untuk mengakhiri perjalanan mengabdi dan jalan-jalan saya di Pulau Timor, NTT. Saya benar-benar
mendapat banyak sekali pelajaran dan teman baru dari pengalaman ini. Banyak yang antusias dengan cerita perjalanan mengajar ini namun ada beberapa juga yang komentar pedas tentang konsep traveling and teaching ini. Ya tidak apa-apa, asalkan kalian yang tidak suka dengan konsep ini juga peduli akan pendidikan, ya! Tak hanya peduli namun seharusnya juga bergerak untuk membuat sesuatu yang mungkin akan adik-adik ajar ingat hingga mereka dewasa.
Terima kasih banyak, 1000 Guru atas kesempatannya. Sampai bertemu kembali di lain kesempatan! P.S: mohon maaf karena banyak menampilkan foto-foto saya yang belum berkerudung.
Antara ketan, bianglala, sampai mainan alat berat. Kombinasi aneh tapi memanjakan mata dan hati wisatawan amatir (dengan kameranya yang tak kalah amatir) di Kota Beramal. Prolog Menyamakan sesuatu dengan sesuatu yang lainnya memang unik. “Men ama an” ierar i ota conto n a Di i iran u, Kota Batu ibaratn a Lembang bagi Kota Malang, sama halnya dengan Surabaya-nya Malang untuk Jakarta-nya Kota Kembang. Tipikal kotanya, anehnya, tidak jauh berbeda dengan Lembang — Lembang ota a — : lebi tinggi dari ota induknya, penghasil stroberi dan susu, diapit gunung berapi, dan tentunya punya segudang tempat wisata untuk dikunjungi dan diputar uangnya. Batu punya hal yang lebih spesial lagi dibanding Lembang: mereka adalah sebuah kota otonom (Lembang akan sulit melakukannya karena terbentur Peraturan Daerah Kawasan Bandung Utara); mereka penghasil apel; dan jikalau Lembang tanah lapangnya hanya secuil untuk dijadikan ruang terbuka umum (itu lo ang di am ing Ma jid Ra a Lembang), Batu… Bagi pendatang, terutama yang dari arah barat, jadwal salat Isya yang lebih cepat memang butuh penyesuaian tersendiri. Dengan waktu Isya mulai pukul 18.30 waktu setempat, aku pun punya cadangan waktu lebih banyak untuk bermain. Sebuah masjid berwarna hijau yang mentereng dihiasi lampu menarik perhatianku untuk menunaikan kewajiban. Makin lengkap saat alunan suara dzikir dari dalam masjid menarik massa supaya segera menyelasikan kewajibannya, termasuk diriku. Selain urusan kewajiban, aku juga ingin melepas lelah setelah berkeringat puas dari tanah Oro-oro Ombo, tempat sirkuit kebun binatang terbesar di Indonesia berada (apakah kalian tahu apakah itu?). Setidaknya, setelah kewajiban itu ditunaikan, aku pun semakin paham bahwa takdir Tuhan dalam memberi anugerah memang tidak pernah mengecewakan. Aku beserta 40+ anak-anak calon perencana Kampus Ganesha berada di jantung Kota Beramal, dengan aneka tawaran hal-hal yang menggoda mata, jiwa, dan kantong.
Seperti bapak yang satu ini. Dia khusyuk untuk menyatakan rasa syukur kepada-Nya.
Arek Malang Raya pantas memisahkan Batu sebagai kota otonom. Dengan keunggulan kota yang terletak lebih tinggi dari Malang induk, plus diapit kawasan pegunungan Arjuna-Welirang, sudah cukup bagi mereka untuk mengandalkan sektor pariwisata dan bisnis pertanian sebagai sumber pemasukan daerah. Berbondong-bondonglah masyarakat Malang Raya, bahkan se-Indonesia ke Kota Beramal untuk menghabisi aneka tempat wisata dan sentra bisnis pertanian yang ada. Bagi Eddy Rumpoko, sang wali kota, apa saja bisa jadi tempat wisata. Tentunya termasuk si jantung kota.
Eddy Rumpoko. Sumber: Tribunnews.com / Feri Setiawan
Lahirlah kawasan Alun-alun Kota Wisata Batu sebagai satu di antara sekian banyak penarik massa untuk datang ke agropolitan ini. Sebelum 2 Mei 2011, alun-alun ini hadir biasa saja, hanya kotak dan hamparan lapangan, Saat itulah, ER, sapaan Pak Eddy, bersama jajarannya kemudian membedah habis alun-alun itu. Yang mencolok adalah ditaruhnya bianglala (ferris wheel) di tengah alun-alun. Jadilah alun-alun Kota yang diserbu pengunjung dari empat penjuru mata angin tanah Batu. Kamu dapat mengakses Alun-alun Batu, seperti yang sudah dibilang, dari empat penjuru mata angin. Mau dari arah lereng Gunung Arjuna (Mojokerto, Sidoarjo), lembah Kanjuruhan (Malang, Kepanjen, daerah Bromo Raya), Gunung Kawi (loh, ada dong, yang turun dari Gunung Kembar dan Gunung Kawi), atau Pujon (Kediri, Blitar dan kawan-kawan) semua bisa banget ke alun-alun ini, secara posisinya lumayan pas di tengah kota. Jika kamu membawa mobil, parkir di Masjid Agung Annur Kota Batu adalah salah satu pilihan yang oke. Ada juga tempat parkir mobil yang lebih besar di dalam sebuah pasar kaget di selatan alun-alun. Bagi bus, tersedia pula tempat parkir khusus di depat Plaza Batu yang bisa memuat 4–5 bus besar. Motor juga dimanjakan dengan tempat parkir yang beraneka tempatnya yang memuat hingga ratusan motor. Alun-alun ini, lazimnya ruang terbuka untuk umum, buka setiap saat, kecuali kamu ingin merasakan sensasi berbeda dari sebuah alun-alun. Malam itu adalah saat yang ditakdirkan pas untuk rombongan ekskursi, termasuk diriku.
Jika kamu jeli, kamu akan menemukan patung tumpukan apel di air mancur alun-alun ini. Menjadi satu di antara tengaran utama di sini.
Aku sedikit kaget ketika ada bianglala terpatri di tengah-tengah taman ini. Kupikir benda itu adalah daya tarik supaya orang-orang datang ke sini. Benda setinggi, ya kira-kira 20 meteran ini, pasti diserbu orang-orang yang menikmati lanskap Kota Batu dan Malang yang ada di bawahnya. Ingin sekali kumenaikinya. Sayangnya perut sudah meronta ingin diganjal, mulailah mata dan kantong beraksi mencari jajanan yang lumayan mengganjal perut. Aku pun sepertinya tertinggal dengan rombongan ekskursi yang terpecah: 2015 sendiri; sementara diriku, 2014, juga harus mencari yang sebaya.
Ketan
Uh antreannya. Petunjuk ditemukan. Beberapa anak-anak 2014 sedang menyantap ketan susu di sebuah kedai yang berada di barat alun-alun. Namanya Pos Ketan Legenda 1967. Kedengarannya tua. Melihat warung ketan yang, Ya Tuhan, antreannya mengular edan, sepertinya warung ketan ini bukan warung sembarangan. Depannya begini. Kata infobatumalang, warung ketan ini buka dari tahun 1967 oleh Ibu Siami. Buka dari pukul 4 siang sampai jam 4 pagi, warung ini menyediakan ketan dengan aneka rasa, dari kelapa bubuk, durian, susu, cokelat, keju, stroberi, sampai abon. Karena ramai selalu, Zahrah Nida melaporkan ada lagi
percabangan dari warung ini yang diproyeksikan di Jalan Raya Mojorejo, tepat di perlintasan Batu-Malang.Di warung pusatnya, Ade Utomomelaporkan kisaran harganya dari Rp6.000,00 untuk yang kelapa bubuk sampai yang Rp25.000,00 yang isinya sudah dengan pancake durian. Sayangnya aku tidak mau ekstrem-ekstrem. Ya sudah, kubeli saja ketan keju. Setidaknya mengganjal perut yang sumber tenaganya habis dipakai di sirkuit kebun binatang. Oh iya, di depan warung ketan ini ada warung susu produksi Koperasi Unit Desa Batu dengan jenama “Nand i Murni� dalam io De ot Susu Ganesha. Isinya tidak jauh dengan susu KPSBU yang ditemukan di Lembang. Tetapi, keinginanku untuk membeli susu itu sepertinya ditahan karena perut masih berisi ketan. Daripada harihari di Malang dan Surabaya dihabiskan untuk makan obat diare, ‘ an tida lucu
Depot susunya di sebelah kanan ini. Soalnya di tengahnya ada depot bakso. Tahu saja kalau peminat makan-makan di sini sangat tinggi.
Ekskavator Di sekitarku banyak sekali pedagang kaki lima ala Pasar Jumat Salman yang menyemut di sekitar alun-alun, terutama terkonsentrasi di arah barat daya. Namanya Pasar Laron. Isinya, ya tidak jauh dari barang-barang yang kamu temukan di pasar malam seperti aksesoris untuk gawaimu, dan aneka jajanan. Belakangan, di antara sesaknya dagangan itu ada suatu stan yang menarik perhatian aku dan perkumpulan 2014 lainnya: sebuah bak pasir panjang dan jejeran ekskavator. Heh?
Di kejauhan, anak-anak 2014 sibuk menyesuaikan otak mereka dengan
mainan ini. Tampak pula bocah-bocah lainnya yang sudah lebih terasah. Ada deretan lima ekskavator mainan berukuran 0,5 m x 0,5 m x 0,5 m tersaji di depan aku dan rombongan. Setiap mesin pengeruk ini terhubung dengan dua tuas kendali yang berperan dalam memasukkan pasir-pasir itu ke truk pasir yang sudah tersedia. Tentu permainan ini tidak gratis. Kamu perlu mengeluarkan Rp5.000,00 untuk mencoba menggaruk-garuk pasir ini dan memindahkannya dalam waktu 15 menit atau lebih cepat karena kamu bosan. Salah satu bagian rombongan, Eko Setyawan, tertarik untuk mencobanya. Katanya, sih, membuat otak kanan dan kiri saling kerja. Setelah beberapa saat, kok tertarik, ya? Selagi menunggu Eko telah bosan memainkannya, aku menemui sang pemilik mainan. Namanya Mas Budi (29). Kata beliau, mainan ini adalah hasil karyanya dengan temannya saat masih kuliah. Obsesinya terhadap mesin hidrolik membuatnya mengaplikasikan ilmu fisika tersebut dalam mainannya. Buka setiap malam pasar, mainan ini menjadi sorotan untuk keluarga yang ingin otak anaknya dilatih, tentu dengan harga yang tidak membolong kantong.
Juragannya ini, yang pakai topi merah.
Akhirnya Eko bosan. Tiada salahnya jika aku mencobanya. Kemudian aku ditinggal. So classic.
Mau tidak mau laga pamungkas harus kuselesaikan: menaiki benda raksasa berputar itu. Konon dengan harga Rp5.000,00 satu putaran, kamu dapat menyaksikan anugerah Tuhan yang membuat Kota Batu menjadi seperti itu.
Anyway, di tengah perjalanan aku iseng memotret mas-mas yang sedang menjajakan sempol. Kata Andre, salah satu temanku yang asli Malang bawah, sempol inilah jadi ciri khas makanan ringan yang dijajakan di Malang Raya. Aci yang sudah diberi bumbu ditambah dengan daging ayam atau bisa dikreasikan sesuai lidahmu digoreng hingga coklat keemasan, lalu siram dengan saus merah (di dunia pedagang kaki lima, saus sambal dengan warna merah mencolok tidak terasa pedasnya loh) atau bumbu kacang. Sayang sekali, malu juga untuk mengintersep kawanan pengunjung berusia muda yang kebetulan sedang membeli makanan yang saat difoto harganya R 500,00 — e arga cilo ! Luar bia a, bu an — ertu u itu. Maafkan aku ya, mas. :( * Semringahnya anak-anak ini ingin beli sempol. Bianglala Ini dia. Bianglala yang menjadi ciri khas Alun-alun Batu. Bentuknya bundar meninggi hingga kira-kira 20 meteran. Bukanya dari jam 9 pagi sampai sekiranya jam 10 malam. Dengan harga yang dipatok di dua paragraf sebelumnya, kamu dan maksimal tiga kawanmu dapat melihat sekeliling pemandangan Batu Raya dari langit (sembari berharap perjalanan selama lima menit ini lancar selama tiada masalah yang menghampiri. Makanya baca bismillah ya). Selain Andre, di antrean anak-anak PL yang juga berombong
untuk masuk ke dalamnya ada Pramadya dan Aridiyon. Semoga Andre dengan pengetahuan Malangnya yang juara, Diyon yang bikin obrolan khas Jawa jadi makin Jawa, plus Pram yang punya HP dengan kamera bermutu tinggi (percayalah. Kamera belakang Samsung Galaxy S7 Edge miliknya jauh di atas kamera dari HP-ku), semoga membuat rotasi selama 5 menit itu tidak terlupakan. Kami berempat mulai ngeh dengan rotasi yang membuat kami makin menjauh dari tanah. Oh iya, selagi makin menjauh kami dari tanah, Andre teringat akan masa kecilnya selama masih belum menjadi urang Bandung. Kurang lebih begini. Dulu waktu aku sekolah, kalau lagi galau terus sedih paling enak ke sini. Terus aku meratapi kesalahanku di sini. Dulu juga tuh harga masuknya Rp3.000,00. Tapi kok sekarang naik, ya? Lumayan melankolis. Setelahnya mungkin menjadi basa-basi bagi kami, selagi menunggu sampai puncaknya. Tiba beberapa saat sebelum di puncak, lukisan Tuhan dengan dominasi warna hitam itu membelalak mata kami. Suguhan kerlipan bangunan dengan warna putih atau kuning setitik mendominasi citra mata kami. Andre pun tak lupa menunjukkan pada kami arah Kota Malang, dengan dominasi cahaya yang lebih intens yang terlihat indah dari atas bianglala. Ada pula cahaya kemerahan terpancang dari sebuah gedung besar, rupanya itu Kantor Walikota Batu. Hawa dingin pun juga semakin terasa semakin menuju puncak. Pandangan arah tanah pun juga tak kalah wah. Masjid Agung Annur, Pasar Laron, dan aneka bangunan yang berada di bawah kami terasa indahnya. Seindah citra pesawat tanpa awak, tanpa perlu beli, dengan ekstra sensasi.
Iya, bukan? Sumber: Hafsah Afifah
Kemudian di puncak ada bendera merah putih berkibar gagah akibat tiupan angin dingin sekeliling gunung yang mengitari Batu. Oke, silakan basa-basinya dilanjutkan sampai kami turun dengan selamat. Membedah habis curhatan Andre mungkin langkah yang bisa dilakukan. Selain bikin pengunjung cuci mata, bianglala ini terkenal dengan lampu LED-nya yang menjadi latar utama untuk foto pribadi atau berombongan. Mulai dari warna putih, kuning dengan gerakan seperti menciprat, tulisan bergerak dengan ata “B A T Uâ€?, am ai yang khasnya yaitu ini. Warna- arni‌ Sayang jika terlewat momennya.
Enak ora masuk Medium? Anyway, asli, tiada diriku di antara anak-anak 2015 ini. Sumber: Hafsah Afifah
Jika kurang puas, Anda dapat membakar waktu Anda dengan jejeran kembang dan rerumputan yang menambah kawasan hijau di sini. Ada pula gedung berbentuk stroberi (untuk pusat informasi), apel (untuk toilet), dan botol susu (ugh, aku tidak sempat main ke sini) yang bikin alun-alun makin khas. Seharusnya pula ada air mancur menari yang kalau pengurus alun-alun tidak melarang anak-anak untuk mandi di sana saat malam hari dapat menjadi sarana tambahan untuk menarik massa. Untuk masalah peraturan seperti ini, sepertinya pengunjung sangat mengerti soal adab: tidak merokok di sembarang tempat, tidak membuang sampah seenak jidat, yang punya pasangan tidak berbuat mesum (di depan masjid loh. Mau?), dan semacamnya. Kata Malang Post, hal inilah yang bikin tempat ini dapat anugerah dari Museum Rekor-Dunia Indonesia karena berhasil mewujudkan ruang publik bebas PKL dan asap rokok pada 2012 lalu.
Di antaranya gedung apel dan stroberi ini.
Jam sembilan tepat telah datang. Sebagian rombongan itu sudah berada di bus. Pengamen spesialis bus pun sudah melancarkan aksinya. Kemudian ada kegaduhan dari seberang bus dengan jenama Perusahaan Otobus Eka yang kami naiki. Terlihat sepasang lelaki dan perempuan yang entah kenapa memicu kerumunan massa yang masih berada di alun-alun itu, persis di penyeberangan orang depan Annur. Salah satu pihak memisahkan laki-laki dari perempuan itu dan menjauhinya. Kami tidak tahu apa yang terjadi. Bisa jadi ada perkelahian sebelumnya. Namun bukan itu yang jadi fokus utamanya. Katanya sih, Diyon jadi pahlawan dengan turut memisahkan mereka berdua. Aku tidak mau tahu. Biarkan saja kejadian mengagetkan itu tersimpan ebagai ejara A u un a i dengan alunan “Sayang� mili NDX AKA, gru musik koplo-reggae yang sedang naik daun di seantero jagad pertemanan Planologi 2014, khususnya yang asli Jawa, menjadi pengiring perjalanan yang akan melelahkan keesokan harinya di Tanah Arema. Batu (bukan Malang), 22 Mei 2017 Fikri Rachmad Ardi Alien dari Bekasi. Kagok dengan bahasa Jawa. Epilog
(*) Untuk memenuhi janji si mas yang mungkin saja berharap untuk membeli sempolnya, akhirnya aku justru membeli sempol di tempat lain, tepatnya di Jodipan. Semoga uang dari Jodipan itu bisa sampai ke masnya ya.
“Kita ini an ada di de a a mba , jadi a emam uan ita cuma egini Beda ama ota ” Kalimat ini terlalu eringa u dengar dari PNS Kabu aten elama di berbagai wawancara saat survey studio wilayah di Kabupaten Tegal, entah itu di dinas tingkat Kabupaten atau di kecamatan maupun desanya. Dan mereka selalu kesulitan untuk menjawab pertanyaan, atau paling tidak dengan bangga mengatakan apa ciri khas dari wilayah kekuasaan mereka. Selalu eluar ata “A a a , aling cuma…” atau “Wa , alau ita ngga ada itu ang e erti itu ” Dan al itu membuat u mera a ber ala , arena ea an telah menanyakan kelemahan wilayah mereka. Dan sepertinya, hal ini juga lumrah bagi kabupaten-kabupaten yang lain. [1] Tapi apakah benar mereka tidak mempunyai aset yang bisa dikembangkan? Apakah kabupaten harus bergantung pada kota lain untuk mendapatkan pemasukan? Apa akibatnya jika pemasukan itu terus dijadikan sebagai hal utama? Dalam tulisan ini, saya akan membagi dalam tiga bagian. Pada tulisan ini saya memaparkan tentang aset-aset pengembangan wilayah, lalu di tulisan ke depannya adalah tentang dualisme pembangunan wilayah, dan terakhir idealisme pengembangan wilayah. Aset Berlimpah Kabupaten, Nilai Berharga yang Tak Terganti Dalam The wealth of cities: Towards an asset-based development of newly urbanizing regions, John Friedmann mengatakan wilayah setidaknya memiliki tujuh aset sebagai basis dalam mengembangkan suatu wilayah yang mencakup aset manusia, sosial, budaya, intelektual, alam, lingkungan, dan perkotaan. [2] Aset-aset ini merupakan kewajiban pemerintah daerah dengan hak otonominya yang bebas dari tingkatan seperti status daerahnya yang terbelakang, maju, ataupun berkembang. Kelompok aset paling tinggi adalah aset manusia, yaitu kualitas manusia, hidup, dan penghidupannya. Aku rasa Friedmann berusaha menjelaskan bahwa ketiga hal ini tidak bisa dilepaskan karena hal ini akan berdampak satu sama lain. Masyarakat yang mampu membangun daerahnya adalah
masyarakat yang mampu mengakses kebutuhan dasar seperti perumahan yang layak, sanitasi yang hygenis, kesehatan yang memadai dan pendidikan untuk mempersiapkan kehidupan anak dan remaja di masa depan. Memiliki akses atau keterjangkauan bukan hanya perkara infrastruktur meski hal tersebut berpengaruh besar. Tetapi juga secara ekonomi. Maka dari itu, pemerintah mempunyai andil besar dalam pembangunan kebutuhan sarana prasarana dasar, untuk menjamin kesejahteraan masyarakatnya. Sayangnya, wilayah yang saya survey, memiliki TPT (Tingkat Pengangguran Terbuka) yang tinggi dengan berbagai faktor, seperti rendahnya kesadaran orang tua untuk menyekolahkan anaknya, dan pemikiran bahwa pendidikan hanya sebatas baca tulis dan ketika mereka sudah dianggap dewasa, mereka harus bekerja, dan mayoritas adalah dengan pergi ke kota besar. Di daerah ini, terjadi perputaran demografi. Saat muda keluar kota dan ketika tua pulang dan bekerja di desa. Ada dua pilihan bagaimana masyarakat meningkatkan perekonomian di daerah ini: dengan home industry atau pertanian, ah juga berdagang. Sayangnya, pertanian mengalami stagnansi karena inovasi yang tidak berkembang karena jiwa muda yang inovatif itu seiring usia berubah menjadi bersifat tradisional-enggan menerima perubahan. Tetapi sisi baiknya, dalam hal home industry, mereka menciptakan knowledge spillover bagi daerahnya dan membentuk aglomerasi di desa yang berujung pada perekrutan tenaga kerja di desanya. 3–8 orang untuk home industry, dan 30 orang untuk CV yang merupakan home industry yang berkembang. Dan hal baiknya pula, egiatan ini ‘ etida n a diangga ’ rama ling ungan dan sosial karena berupa olahan barang bekas, seperti ban, pengolahan logam, tidak menggunakan detergen seperti tahu, dan susu. Meli at al ini, e unggu n a a et manu ia uda e ela ‘ elom o reatif’ yang mengembangkan usaha mereka dan mengembangkan ekonomi desa. Tetapi sayangnya, semua ini berjalan stagnan. Dan ini berhubungan dengan aset wilayah kedua.
Pemilik Home Industry Opelium Berdialog dengan Pemilik Home Industry Ban Bekas di Kecamatan Dukuhwaru. Aku seperti mendengar sharing session.
Aset wilayah yang kedua adalah warga yang terorganisir. Masyarakat di sini, meski dikatakan oleh Pak Camat, Pak Lurah, Tokoh Masyarakat, dan Budayawan, mengatakan bahwa selalu ada sifat gotong royong, tolong menolong, dan tidak memiliki konflik berarti, pada kenyataannya kesulitan membentuk organisasi masyarakat yang berbasis koperasi atau lembaga yang mengurusi aglomerasi ekonomi mereka. Hal ini tentu merupakan permasalahan dalam segi peningkatan ekonomi. Tetapi aset ini memiliki kelebihan di aspek budaya dan keagamaan yang budaya kejawen masih kuat meski agama Islam merupakan mayoritas. Karena dengan ruwat bumi, pertunjukan wayang golek, kunthulan, dan segala kesenian lainnya membangkitkan rasa memiliki yang kuat dan juga mendukung kegiatan sukarelawan dalam komunitas. Karangtaruna memadatkan aktivitas remaja dan mungkin bisa menghilangkan kehidupan anak nongkrong di pantura. Asosiasi pekerja menuntut perhatian pemerintah atas keperdulian mereka dan memutar produktivitas dan sebagai evaluasi pemerintah. Pengajian dan
kerja bakti membantu pendatang mengikuti arus sosial kemasyarakatan. Melihat hal ini, masyarakat yang terorganisir memiliki peran penting dalam mengurai chaos dalam masyarakat, menunjukkan kekuatan masyarakat, dan penciptaan kebhineka tunggal ika dalam memajukan rasa kepemilikan lokal.
Wayang Golek Tegalan dan dua poster film: LEGI yang menceritakan potensi Kab Tegal dan 4 Cinta yang menceritakan visi misi walikota. Mahakarya pemenang lomba Festival Film Kab Tegal
Pusaka atau obyek budaya merupakan kekhasan yang menjadi roh dan gairah suatu wilayah. Baik itu pusaka fisik, seperti prasasti, candi, dan monumen, ataupun tradisi dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini penting bagi suatu wilayah untuk identifikasi terhadap asal usulnya sehingga masyarakat dapat mengambilnya dalam penentuan masa depan. Layaknya Soekarno dengan Jas Merah (Jangan Sekali-kali Melupkan Sejarah) karna hal tersebut akan menumbuhkan sense of belonging dan sense of place. Merasa memiliki setiap sudut wilayah yang mereka kunjungi sehari-hari yang tumbuh bersama kenangan. Maka dari itu, ketika para pemuda pergi dari desa
mereka akan pulang setiap tahun dalam hari raya Idul Fithri, menyemarakkan semua jalan perumahan dengan obor di tangan dan kumandang takbir yang tiada putus-putusnya. Hal ini merupakan naluri alamiah sebagai manusia yang beridentitas di tempat tinggalnya dan cara hidupnya. Museum Semedo yang ada Kecamatan Kedung Banteng yang sedang di bangun. Sudah banyak orang luar negeri mengantri dan menantikan Museum ini, Menjadi eksotis karena telah ditemukan ribuan fosil laut dalam, laut dangkal dan daratan di satu kawasan ini. Kemudian a et reatif dan intele tualn a “living human treasures� A u menemukannya dalam diri para pengusaha home industry, juga kepada seniman atau budayawan, dan mereka memerlukan ruang untuk melakukan eksplorasi terhadap karya mereka sebagai bentuk penciptaan karya yang harusnya tak putus-putusnya. Seharusnya ada pula mahasiswa, peneliti atau ilmuwan. Adalah universitas yang seharusnya menciptakan civitas academianya melakukan pengabdian masyarakat yang memiliki dampak positif bagi masyarakat. Perlu masyarakat lokal sebagai penggerak kelas kratif untuk dapat menyesuaikan dengan dinamika masyarakat. Kelima dan keenam adalah SDA dan lingkungannya. Ladang pertanian alam yang membentang luas, garis pantai yang panjang, bentang alam dan horizon pegunungan yang indah, sumber mata air yang berlimpah, waduk yang baru dibuat, hutan yang belum ditebang, dan pertambangan mineral galian C. Kabupaten di sekeliling kotanya merupakan kawasan peri-urban yang memiliki demand tinggi terhadap perumahan, industri footlose, taman, dan pusat perbelanjaan. Dan sebagai katalisnya adalah tol pejaganpemalang yang didirikan oleh PT. Waskita. Hal ini akan tidak ada masalah jika para Bappeda-Litbang dapat dengan akurat memprediksi pertumbuhan kota dan peri-urban dan melakukan rencana antisipasi terhadap kebutuhan ruang dan perubahan fungsi menjadi lebih majemuk dan besar kemungkinan bertentangan. Selain itu penjagaan terhadap menjaga kualitas fisik dalam transformasi pengkotaan. Hal ini disebabkan akumulasi dari sifat primitif terhadap sistem limbah dan sampah, perumahan, dst dalam memanagemen ruang yang tradisional menjadi privat.
Sumber daya yang diolah oleh masyarakat Kab Tegal. Sayangnya pembukaan lahan baru selalu dilakukan dengan pembakaran lahan yang dianggap lebih praktis dan murah.
Terakhir sarana prasana. Hal yang buruk adalah angkutan umum. Didasari pada demand yang rendah, karena murahnya angsuran untuk motor dan mulai maraknya angkutan daring menambah banyaknya lokasi blankspot angkutan umum sebagai transportasi masal kawasan. Hal ini menjadi masalah ketika jalur produktivitas dan pergerakan masal akan bergantung pada kendaraan pribadi dan membatasi ruang masyarakat pengasilan rendah yang tidak mampu membeli motor sekalipun. Konklusi Pengembangan kawasan, menurut hemat saya adalah bagaimana suatu kawasan dapat mengelola aset-aset yang mereka miliki agar dapat mengembangkan wilayah mereka dalam arti meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Hal paling penting adalah meningkatkan keterjangkauan masyarakat terhadap kebutuhan dasar. Ini dilakukan dengan metode pembangunan inklusif dan endogen dengan menanamkan investasi kepada aset-aset tersebut.
Kab Tegal memiliki banyak aset-aset yang dapat menjadi resource dengan nilai yang tinggi. Kabupaten tidak bisa membandingkan dirinya dengan kota, karena karakteristiknya yang berbeda. Meskipun perputaran ekonomi serta nilai per kapita jauh lebih besar, tapi belum tentu kesejahteraan warga kota lebih terjamin. Sifat masyarakat yang lebih individualis dan sifat sukarelawannya yang rendah, membutuhkan maintenance yang lebih besar. Berbeda dengan Kabupaten yang kohesivitas antara manusia, lingkungan dan budaya masih erat dan landscape yang menarik. Kabupaten dan Kota memiliki perannya masing-masing sehingga tidak perlu kabupaten merasa terbelakang dari kota. Masyarakat adalah perhatian utama. Mereka perlu bergerak secara beriringan dan bersama-sama dalam membangun lingkungan dan perekonomian yang stabil dan tidak bergantung kepada daerah lain. Jangan seperti Napizaro, kota miskin yang menjadi kaya setelah masyarakatnya bekerja di kota dan bergantung padanya. Lalu, apabila hubungan itu terputus, Kota kelahiran Jane Jacobs itu diprediksi akan kembali menjadi negara miskin dan kumuh karena cara mendapatkannya yang tidak berubah. Kita tidak menginginkan kabupaten seperti itu. Dan hal ini harus tertuang pada rencana jangka panjang-menengah maupun tahunan dari setiap RKPD. Meningkatkan kinerja aparatur sipil daerah menjadi perhatian selanjutnya dikarenakan mereka yang memiliki andil besar dalam membentuk atmosfer inovasi dalam sistem ketatanegaraan ataupun kebijakan publik. Diperlukan keberanian dan bekerja setidaknya sesuai tupoksi dengan koordinasi antar lembaga/dinas. Juga komunikasi yang lebih intens terhadap masyarakat sebagai tax payers sebagai pemberi modal pembangunan. Setiap aset ini perlu diolah dan dikembangkan. Setiap. Jengkal. Asetnya. Sumber: 1. Tim Surveyor Studio Perencanaan Wilayah Kota. Hasil survey Kabupaten Tegal, 2017. 2. Friedmann, John. The wealth of cities: Towards an asset-based development of newly urbanizing regions, UN-HABITAT Lecture A ard Serie , â„–1, United Nations Human Settlements Programme (UN-HABITAT), Nairobi, 2007. Teks ini pertama-tama disampaikan sebagai ceramah khusus pada World Urban Forum 3, Juni 2006 di Vancouver.
Framing Paslon untuk Memperoleh Suara Pemilu Gubernur DKI Jakarta bukan hanya ajang demokrasi strategis untuk memenangkan hati 12 juta orang, tapi juga sangat menentukan bagaimana kehidupan seluruh Indonesia selama 5 tahun atau bahkan sampai 10 tahun ke depan. Pada putaran pertama strategi mereka memang memperlihatkan ‘intelligence’ ma ing-masing paslon untuk menghadapi permasalahanpermasalahan Jakarta. Meski ada sedikit bumbu-bumbu dengan masalah ‘Surat Al Maida ’ ang memojo an A o , ada a irn a A o menang dalam putaran pertama mengalahkan dua paslon lain. Kemudian selama putaran kedua, kampanye yang dilakukan oleh kedua paslon tidak lagi membahas bagaimana mereka mengatasi permasalahan pelik dalam infra tru tur, o ial dan e onomi Teta i bagamana menetrali ir a u ‘alMaida ’ dengan i u toleran i beragama bagi A o Se ingga front terde an dalam kampanye putaran kedua bukan lagi Ahok, tetapi wakilnya Djarot. Merasa diatas awan, mereka dan tim teman Ahok unguarded, beberapa kesalahan di TPS unggulan yang seharusnya bisa ditangani, tidak diatasi dengan baik. Sedangkan Anies lebih tertarik pada penjaringan pasar baru dari kalangan anak muda melalui vlog respon tweet jahat. Anies sangat mengerti bahwa warga Jakarta sudah mulai lelah dengan perdebatan panjang tiada akhir terhadap konflik penistaan agama vs toleransi yang sudah memanas sejak putaran pertama. Ia menggandeng miliader pendukung Trump, Harry Tanoesoedibjo, yang juga seorang double minority dan menemuai Habib Rizieq yang pernah berseteru dengan Ahok masalah penistaan agama untuk mengukuhkan dia netral terhadap isu itu. Dengan strategi ini, ia dimenangkan berdasarkan kondisi yang menguntungkan dan mengelola ketakutan dengan kritik klasik ala xenophobia dengan sangat baik.
Tetapi meski pemilu sudah berakhir, berbagai meme pernyataan dukungan ber-sliweran diberbagai media sosial seperti sekumpulan orang patah hati dan kasmaran di lain sisi. Tetapi pertanyaannya kemudian, apakah ketika Ahok maju sebagai gubernur atau Anies maju sebagai gubernur akan terjadi perubahan? Akankah isu kelam yang menggelayut di Jakarta akan teratasi? Kekelaman Menggelayut di Jakarta Seperti isu yang sudah dikatakan oleh para paslon, isu yang harus diatasi sebagai gubernur adalah ketimpangan yang semakin menanjak. Berdasarkan data Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan Pengendalian Pembangunan (UKP-PPP) dan BPS, kesenjangan sosial ekonomi atau Gini ratio Jakarta sejak 2012 sampai 2015 naik dari 0,42 persen menjadi 0,43 persen dan kembali naik menjadi 0,46 pada 2016. Secara kasar, hal ini berarti 46% kekayaan dan aset di Jakarta hanya dimiliki oleh 1 orang. Ketimpangan ini disebabkan oleh berbagai. Ketimpangan tidak hanya terjadi karena orang dengan kelas sosial terendah malas bekerja sehingga tidak mendapatkan penghasilan yang memenuhi kebutuhan mereka. Tetapi kebijakan sektor publik yang hanya diperuntukkan kebutuhan kelas menengah keatas (common good) juga bisa menyebabkan terpojoknya kelompok sosial terendah. Meskipun mendapatkan penghasilan yang lebih tinggi dari pada di periurban, tetapi keamanan, kenyamanan sebagai warga kota tidak didapatkan. Akses terhadap kesehatan yang layak, pekerjaan berpenghasilan tetap diatas UMR, air bersih dan sanitasi, lahan yang legal, makanan yang sehat secara kuantitas dan kualitas tidaklah sama di setiap kelas sosial. Ketika kebutuhan dasar dari kelas terendah tidak terpenuhi, akan timbul kriminalitas dan gerakan bawah tanah untuk mendapatkan kebutuhan mereka. Adalah hal yang lumrah ketika berada di daerah slum or squatter melihat ke atas dan pemandangan yang disuguhkan gedung pencakar langit. Ini bukan tanda berkurangnya estetika di kota, tapi inequality does exist. Ketimpangan tidak hanya memperburuk citra Indonesia di kancah internasional karena tidak bisa memberikan contoh negara yang tidak sustainable, paling penting karena ketimpangan yang bersumber dari kemiskinan memberikan snowball effect terhadap kehidupan di Jakarta itu sendiri.
Ketika nomor dua atau tiga menjadi Gubernur, akankah membawa perbedaan? Melihat kebijakan historis yang dibawa oleh Ahok selama menjadi gubernur, meski diterjang oleh berbagai demonstrasi massa besar-besaran, dia bersikukuh terhadap penggusuran di bantaran sungai dan reklamasi. Kebijakannya dianggap sebagai hal lumrah yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan tetapi menutup mata terhadap hak warga terdampak untuk menolak dalam konsultasi publik yang juga memiliki kekuatan hukum. Anies mengatakan untuk mengatasi ketimpangan dengan membuka lapangan pekerjaan yang bukan merupakan kewenangannya. Lapangan pekerjaan adalah urusan negara yang jika tidak dilakukan serentak, akan meningkatkan urbanisasi karena para pencari kerja nekat dari berbagai daerah semakin tergiur dengan banyaknya kesempatan kerja di Jakarta. Hal ini hanya akan menambah masalah yang baru. Siapapun gubernurnya, Jakarta tidak akan mendapatkan penyelesaian masalah ketimpangan yang menimpa mereka sekarang. Kedua paslon, tidak menanggapi serius terhadap isu ini. Permasalahan ketimpangan tidak hanya bisa diselesaikan melalui jalur reformasi birokrasi yang diucapkan Djarot, tapi lebih kompleks dari itu. Dimulai dari perubahan paradigma untuk menem at an ara endudu mi in bu an ebagai ‘ob e ’ yang harus disingkirkan, tetapi juga obyek yang juga memiliki peran dalam pembangunan. Karena ketika kita menganggap mereka sebagai obyek yang tidak dihormati perannya, kita hanya akan terfokus pada menghilangkan ‘orang ebagai orban emi inan’ bu an menghilangkan kemiskinan itu sendiri. Mungkin akan ada berbagai meme lagi di sosial media bahkan setelah 100 ari etela inagura i Se erti, “Pie abare Ena Jaman u to ” Ta i emoga hal-hal yang terjadi tidak akan menjadikan kita negara ketiga yang mengalami— semoga tidak menjadi, korban (atau mungkin sudah) post truth seperti di UK dan US. Kalian tahu, apa yang terjadi pada dua negara itu. Tapi mung in ita an a a an berada di fa e ‘n in ir media o ial’ tida lebi 1. Michaels, Walter. The Trouble with Diversity. Dapat diakses pada laman http://us.macmillan.com/excerpt?isbn=9781250099334, tanggal 23 April 2017 2. Salim A., Wilmar. 2017. Materi Perencanaan Wilayah.
kamu merasa pekerjaan kelompok tidak selesai-selesai mungkin kamu yang tidak membantu pekerjaan temanmu kamu merasa orang-orang tidak menghargai usahamu mungkin kamu yang belum mengupayakan yang terbaik kamu merasa orang-orang sering mengeluh mungkin kamu yang tidak pernah mencoba mendengarkan kamu merasa orang-orang terlihat sombong mungkin kamu yang tidak pernah bersyukur dengan dirimu kamu merasa orang-orang tidak peduli kepadamu mungkin kamu yang tidak peduli kepada mereka Semoga Allah mengampuni kita
After concluding all that happen throughout this semester, these three words came out of m mind Ye , it mig t be confu ing but ou’ll under tand. Professionalism A ou mig t ave no n, for t e la t ear I’ve become t e c airman for m cam u ’ orc e tra I can be roud of it becau e I am the first woman c airman of t i communit , but at t e ame time I ju t don’t ant to brag Why is it? Well, t e t ing i , I didn’t manage to be a good leader in man eo le’ perspective, including myself. I tried to fix it but something held me back. Depression. That hit me along the last semester. Some people may not believe it since I try to mask myself. But I broke down not long after, and I totally understand that this thing is one of the reasons behind my failure. Self blame. Suicidal thoughts. Personal issues. These things hit me not long after And ome o I couldn’t control t em I couldn’t e arate m personal things from the professional. There was a time where I suddenly blame myself for everything that went wrong in my community, and a minute later I have a thought to just hold a cutter and cut my hands. Thank God I met a person before I enter my communit ’ ba ecam o I didn’t manage to do it, even just to hold the cutter in my hand. Thanks to some people, I learned a lot about how to manage myself along side with the community. I survived because of their “ el ”, b u ort or b badmouthing. Yeah, badmout W en I found out t at ome eo le don’t like my work, I asked a person no other than the chairman before me. He also asked me why I happened to have this issue so I told him nearly everything (some things must be kept secret, eh). Time is running short for this professionalism thing, since I will be replaced by someone else in, hopefully, two months. But with those time left, I can learn many things to help me face reality in days to come. Clindamycin For those of you who learn medical or pharmacy, you must have known this kind of medicine. This antibiotic has thought me a lot of things in life.
As I told you earlier, some people helped me manage myself in my community, and some of them also helped me to manage myself in life. As my depression occured, I often skip breakfast and sometimes lunch, and that repeated for several months, like a deadly cycle of stress and skipping eat. One particular person, people usually call him KA, helped me a lot and I could be saved from the cycle even though until now I still struggle to avoid myself from skipping. So, to the cause of me mentioning a medical term here. The story began after I eat lunc it KA in one of m cam u ’ canteen, exactly a month ago. I was scheduled to attend a class immediately after I finished my lunch so I was in a hurry. KA just told me to “be careful,” en I uddenl fell becau e I noc ed my right foot on a drainage barrier and hit my left tibia with it. I thought I was okay until I saw that my trousers looked dirty and when I wiped it, my hand turned red. In an instance, he helped me to the nearest building where he knows that there is an emergency box, as he also tried to get some help. In t e toilet ere I a ed m ound, t e blood didn’t to illing for… 10 minutes. For sure, I lo t quite a lot amount of blood “T e ound mu t be dee enoug ,” I t in After t e bleeding ad to ed, I tried to cover u m ound m elf it ome el from KA’ friend, o a actuall inexperienced, since the person he knows has some medical ex erience can’t el me ince I u ed a jogger and I couldn’t lift m jogger to a oint near m ound (and to obe t e local norm, I ould’ve a ed for el from omen) After I finished covering my wounds, I met my friend from the orchestra community, who has experience with medical stuffs, and she told me to go to t e cam u ’ clinic S e u orted me it er eig t ile KA el ed me carried my bag, all the way down from the far east of my campus to the clinic several meters in front of the campus. It was a painful path, to be honest, with 15 minutes of walking downhill with the pain on my front leg, I thought I made my friends felt distressed with my pain. Finally, when we reached the clinic, I was brought to the ER while my friends helped me with the administration, and somehow, the doctor decided to stich my wounds, thankfully it was only one stitch. I was given two medicines, a painkiller and clindamycin. Oh, at the same time, there was news that the class I should attended was canceled, so I could just take a rest since I went dizzy after losing several millilitres of blood. As I checked through the internet, I found out that this medicine is usually given after an emergency surgery is given, to
avoid infection. But this medicine can also brings some allergic effects, and that was exactly what happened to me. After t o da of u age, I tarted to feel itc , and t at time I a n’t in Bandung o I couldn’t decide et er to to u ing t e medicine (I onl con umed clindam cin t at time ince I didn’t feel much pain anymore) or to keep consuming it with the help of antihistamine. I chose to do the latter and the antihistamine helped a bit, until two days after I finished my medicine. T at midnig t, I tarted to feel extremel itc t at I couldn’t lee , while I was having a final test at 9. The next day, one of my best friend in Planology, Ave, told me to go to the nearest hospital and there, I was given another medicine to reduce my itch and rashes. T i ex erienced a ened, ju t becau e I couldn’t ta e care of myself. I a n’t careful t at I fell and uting m elf T i medicine taug t me to be more careful in life, but this medicine and all of these experiences helped me to understand the last word in the title. Trust (and Listen) Trust is a term that is very hard for me to understand. As professionalism expected me to do more, I went stressful and unable to be careful of my own life. Trust issues became clearer last semester, that there was one time that I couldn’t even tell m be t friend t at I a down that time, even when they knew there was something wrong inside of me. I found out that these things al o a ened ince I couldn’t tru t m elf Wit el from tru ted friend , I started to be able to trust myself again rather than blaming myself constantly. About gaining trust with others, I learned a lot last semester. As a leader of a communit , I need to coordinate a lot it t e communit ’ admini trator As you can guess, this trust issues was also hitting some of them, but thankfully I could recover most of them. As a part of a community, I also gained some new friends, alongside having much more dynamics of friendship with my long-term best friend, Razan. I started to learn to listen to them, as they often listen to mine. I had some conflicts with them, but as we matured, we learned from our mistakes and became closer as close and best friends. One of the tests of trust I got was when I had my rashes and itch after my body reacted with clindamycin, Ave was the first person to actually tell me to go to t e o ital immediatel I a doubted but m bod couldn’t ta e t e pain any longer. I listened to her, and she accompanied me to the hospital,
and as we went to the ER, I was given an anti-swelling shot and took a blood test (because when the doctor looked at my rashes, he was afraid that I got rubella or Dengue fever), and for that time along I was accompanied fully by er S e al o el ed me to bring t e doctor’ mail to m ubtitute cla t at I ould’ve attended if I didn’t get ic S e as the one who helped me collected my take-home test the next day when I had my bed rest until evening Reall , Ave, I’m reall t an ful of t at At the same day I went bedrest. That time, some of my friends showed me that I can trust some people despite of m tru t i ue T at da I couldn’t even look out for food (because of my rashes, my parents told me to stay inside my room), KA offered to bring me lunch after he finished his test. The evening after that, I felt better, as one of my juniors suggested to watch Coco, and she invited the other friend to come in, too. I forced my body a bit and we went watching the movie until midnight. The day after that, I bravely went out of my room and by using the concealer that I bought the day before, ate lunch with three of my friends that I would like to call “Art Hel er ” Strangel , after that, the rashes decreased drastically, and I went almost 100% healed in ju t t o da (I didn’t a 100% full becau e until no , t e remaining of t e rashes are still showing a bit in my hand). The other test of trust happened when I should finished my final task for site laning tudio, and t ree da before deadline I didn’t even able to ma e an progress, overlapping with my sickness. With one of my teammates went missing, the other teammates decided to help each other to finish the task, as they also supported me to finish the task. The result was astounding, at the day of the deadline, we helped each other to finish our tasks, as well as "Art Hel er ” el ed me fini ed m site plan coloring. I learned t at, I can’t tru t eo le full and not ever one can be tru ted, but there are some people that I can still trust in hard times or good times. To conclude, these three words connect and overlap each other as they shaped my unforgettable experiences throughout this semester. 2017 will soon pass, 2018 will come with many more experiences. U date: t e name of a grou t at I called “Art Hel er ” c ange to be “anti rant rant club” a a ne grou , becau e, ea , e often rant about random things.
Liburan entah mengapa menjadi hal yang sangat mewah bagi saya. Segala kepenatan dan bayang-bayang kegiatan kampus seolah hilang pada masa itu. Waktunya pulang. Berkumpul bersama keluarga, makan bisa sepuasnya nambah nasi dan melakukan beberapa hal nirfaedah yang mungkin terbengkalai selama masa kuliah berjalan. Sesampainya dirumah, saya melihat Bapak rambutnya semakin sedikit, ubannya semakin banyak, pertanda bertambahnya usia yang juga membuat saya semakin merasa bersalah tak pernah pulang satu semester kemarin. Sedari bersekolah di salah satu SMA di Yogyakarta, pulang hanya pada setiap akhir semester menjadi sebuah kebiasaan bagi saya. Hal ini berlanjut ketika kuliah di Bandung yang dimana semakin terasa, bahwa pulang hanya pada setiap akhir semester menjadi sesuatu yang menurut saya kurang ajar bagi seorang anak.
Bapak dan Ibu
Cerita yang Selalu Berulang Setiap saya kembali ke rumah, entah mengapa Bapak selalu bercerita tentang Mas Aji, sepupu Bapak yang lebih tua dari Bapak “Ba a itu ndak pernah nyangka, anaknya bisa kuliah di ITB, apalagi jurusan Planologi, e erti Ma Aji” “Dulu a tu Ba a di Bandung, Ba a alau meli at Ma Aji itu e erti orang yang pinter banget. Biasanya dia kalau belajar mesti menulis, coret-coret banyak hal, ditemani segelas besar air putih, sarungan (re : mengenakan sarung) dan kelihatan fokus sekali. Bapak tidak sampai hati untuk mengganggu dia belajar ” “Katan a alau kuliah di ITB memang sudah seharusnya begitu, begitu bangganya Mas Aji akan almamaternya dan berbagai cerita lainnya tentang almamaternya membuat Bapak berpikir, ITB itu isinya orang-orang pinter dan ulet e erti Ma Aji ” ujar Ba a “Ndak ada keluarga Bapak yang kuliah di ITB selain Mas Aji, susah kata Mas Aji untu ma u dan ber ulia di ITB” tamba n a “Dan meli atmu menem u jalan ang ama dengan Ma Aji, membuat Ba a tak habis pikir, bagaimana bisa Tuhan menjawab irinya Bapak terhadap Mas Aji yang wa tu itu bi a ber ulia di ITB ” ceritan a dengan ter en um Bapak, dulu sempat bercita-cita ingin menjadi pilot namun gagal disebabkan kecelakaan sepeda motor yang menimpanya saat akan menempuh ujian pilot membuat lututnya mengalami cedera yang cukup parah. Kemudian nasib membawanya ke Bandung, untuk menemani Mas Aji sekaligus berkuliah di sebuah universitas swasta di Bandung yang dimana 2 tahun kemudian beliau drop out dari universitas tersebut. Beliau kemudian mondok dan mengaji kepada seorang habaib di Yogyakarta. Bapak, sangat menghargai arti pendidikan bagi anaknya, masa-masa prihatin yang ia alami semasa muda menyebabkan ia tak ingin melihat anak-anaknya tidak mampu mengenyam pendidikan yang tinggi. Dan melihat saya meneruskan pendidikan di ITB baginya adalah sebuah anugerah. Bapak selalu menanyakan apa saja yang mahasiswa lakukan di ITB ketika saya pulang. Himpunan dan kehidupan sekre, unit kegiatan mahasiswa, acaraacara besar kampus dan pergerakan mahasiswa, menjadi hal menarik untuk didiskusikan dengan Bapak. Bapak terlihat sangat memperhatikan dan selalu menimpali dengan pendapatnya. Kuliah di ITB, sebuah kemewahan yang tidak pernah Bapak dapatkan.
Bapak dan Pesannya Ketika akhirnya saya akan kembali lagi ke Bandung untuk melakukan suatu hal, Bapak mengantar saya ke barat pasar untuk mencari bis ke Wonosobo, yang dimana setelah di Wonosobo saya melanjutkan untuk naik bis ke Bandung. Sembari menunggu bi , ba a ber e an “ Semoga amu nantin a bi a memberi manfaat kepada orang-orang di sekitarmu ya nak, jangan lupa ibadahmu diopeni (re : di er ati an)� Memberi manfaat dan beribadah. Pesan Bapak yang sangat sederhana namun seringkali saya terlupa. Begitu mengena dan sederhana bapak memberikan pesan, tidak muluk-muluk meminta. Dan entah mengapa saya selalu tersentuh ketika Bapak berpesan seperti itu. Sejak SMA sampai sekarang, masih saja sama seperti itu pesannya setiap kali saya pergi dari rumah, keluar kota untuk belajar. Bismillahirrahmanirrahim, semoga saya mampu menjalankan amanah Bapak. Bis kemudian datang, saya memeluk Bapak, berat rasanya untuk pergi dari rumah lagi. Saya naik bis, dan yak, kembali saya kepada kehidupan per-kampus-an. Tulisan ini saya dedikasikan kepada diri saya sendiri sebagai pengingat dikala lupa, bahwa berkuliah di kampus ini merupakan sebuah anugerah, dan memberi manfaat dan beribadah merupakan amanah yang saya emban. Dan semoga tulisan ini mampu menjadi sebuah manfaat bagi pembaca.
Sendu. Hujan mengantar rindu. Seribu tanya menghantam kalbu. Kepada siapa harus mengadu? . Aku ingin pergi. . Ulangi, . Aku ingin membawamu pergi. Tanpa amarah, tanpa benci, tanpa sepi. Jangan diam saja disini. Menyerah dalam sunyi, mencari pengganti. . Bukan inginku tenggelam dalam asa. Merajut mimpi yang hanya spasi. Mungkin hatimu tak lagi merasa. Tinggalkan angan, menyimpan pedih, membelenggu hasrat tuk kembali.
Aku sedang berjalan. Melewati jalan di kota ini. Melewati jalan-jalan yang biasa aku, dan mungkin kau juga lewati. Terkadang aku berjalan di belakangmu, dengan jarak tentunya. Melihatmu dari jauh melangkah gagah bagai para pendaki. Tidak lupa pula kau menyapa rekan-rekanmu. Bertegur sapa dan berjabat tangan diiringi kerendahan hati. Kita juga pernah bertegur sapa kan? Waktu itu hari Jumat, sekitar pukul sepuluh. Aku dan kau berjalan berlawanan arah dengan wajah saling menghadap. Lalu kau tersenyum kemudian bertanya “Mau ke mana?”. Aku dan kau sama-sama berhenti melangkah. Kita berbincang sebentar lalu berakhir dengan kau berucap “Hati –hati di jalan ya”. Aku jawab “Iya”, sambil melabaikan tangan kepadamu. Itu pertemuan kita bukan yang terakhir. Aku masih ingin bertemu lagi. Aku ingin menjadi.. jaketmu, yang selalu kau pakai itu. Berada lekat dengan dirimu, kalau tidak kau pakai, kau selalu membawanya lalu digantungkan pada tas kesayanganmu. Biar saja digantung, supaya terlihat katamu. Rasanya umur jaket itu sudah bertahuntahun. Aku dengar, tahun depan kau akan meninggalkan kota ini. Kau tidak akan lagi melewati jalan yang biasa aku, dan mungkin kau juga lewati. Tapi kita masih bisa bertemu kan Tuan? Mungkin di jalan lain, di jalan yang akan aku, dan mungkin juga kau lewati. Bertegur sapa dan sama-sama berhenti berjalan, lalu berbincang lama. Sampai kapan pun aku merasa senang saat berjalan. Kau adalah bagian yang paling aku rindu dari sebuah perjalanan.
Butuh waktu lama bagi saya untuk akhirnya mau memulai menulis di medium lagi, sederhana, karena saya terbiasa meluapkan semuanya dalam bentuk blogspot yang saya setting secara private atau seperti buku diari yang bagi sebagian orang sudah cukup kuno untuk dimiliki di tahun 2017. Intinya saya tidak pernah terbiasa dengan adanya pihak lain yang membaca tuli an a a; membaca i iran a a; membaca… ati a a Sa a tida u a diterka-terka, saya tidak suka jadi bahan asumsi, saya tidak suka apalagi ya? Banyak. Tetapi, sebenarnya tidak ada yang salah dengan membiarkan diri kita sebagai buku yang terbuka bagi orang lain, sebagai bacaan bagi orang lain, mungkin juga sebagai studi kasus bagi orang lain. Tidak ada yang salah dengan membiar an i i emo ional ita di eta ui orang lain Ya…a al tida berlebihan? Sa a erna menganut rin i “manu ia itu adala bu u”, dan a a ( erna ) mengibaratkan diri saya sebagai buku yang tidak perlu kamu baca dari awal sampai akhir, kamu cukup membaca sinopsis di halaman belakang yang biasanya menjadi umpan untuk orang lain agar tertarik membaca buku itu secara keseluruhan. Namun, kenyataannya (saya menganggap) sinopsis saya terlalu menggambarkan isi hidup saya dari awal sampai akhir sehingga menjadi tidak menarik lagi. Saya juga (pernah) mengibaratkan diri saya sebagai buku, dengan design yang mampu bercerita sendiri; selayaknya buku untuk anak kecil yang sedang belajar membaca, sehingga pembacanya tidak perlu repot dan cukup mendengarkan, tetapi sesuatu yang tanpa effort, juga tidak menarik. Terakhir kali, saya mengibaratkan diri saya sebagai buku yang sering kamu lewatkan di perpustakaan jurusan kuliah kamu, sebagai buku yang sesekali kamu pinjam dengan dalih tugas dan dibaca cukup sehalaman atau paling banyak ya..satu bab. Sebagai buku yang mungkin ingin kamu baca tapi tidak sempat, dan akhirnya buku tersebut hanya berakhir di kamar kamu sampai batas waktu peminjaman berakhir. Juga kadang sebagai buku yang terlalu
berat dan rumit untuk kamu baca, karena alasan yang sederhana; kamu tidak bisa mengerti isi buku itu, ya selayaknya buku kuliah pada biasanya. Selain buku, saya pernah mengibaratkan diri saya sebagai buah apel di sebuah pohon, saya pernah mengibaratkan diri saya sebagai hujan, saya pernah mengibaratkan diri saya sebagai bunga, entah bunga azalea (yang kebetulan jadi nama tengah saya), bunga dandelion, bunga akasia dan bunga lainnya. Saya juga pernah mengibaratkan diri saya sebagai museum, rumah sakit, bandara, halte dan tempat lainnya yang mungkin tidak pernah kamu bayangkan dan tidak kamu mengerti mengapa seorang manusia mau menyandingkan dirinya dengan benda mati. Sampai akhirnya saya berhenti untuk mengibaratkan diri saya sebagai ini dan itu, karena analogi hanya akan mengantarkan saya untuk menjadi semakin tidak bersyukur, mencari apa yang kurang, dan mengantarkan saya untuk selalu tidak bisa menerima diri saya sendiri. Saya adalah saya. Maha Karya Tuhan yang mungkin bagi sebagian orang tidak menarik; bagi sebagian orang tidak penting; sebuah maha karya yang tidak semua orang suka; ya apapun itu, saya adalah Maha Karya Tuhan yang tidak perlu kamu mengerti dan itu tidak masalah untuk saya. Saya adalah Maha Karya Tuhan yang meski kamu pernah membenci saya, atau saya membenci diri saya sendiri, saya tetap kebanggaan dari Sang Pencipta. Saya adalah sebuah Maha Karya Tuhan yang meski kamu tidak bisa tau makna dari karya tersebut, itu tidak masalah untuk kamu apalagi untuk saya. Sampai akhirnya, saya mengerti kesedihan saya bermula dari saya yang tidak bisa bersyukur, dan mulai menciptakan justifikasi dalam berbagai bentuk. Padahal, kuncinya satu. Menerima. sebuah Maha Karya Tuhan sejak 14 Januari 1998 dan akan tetap menjadi sebuah maha karya meski masehi sudah tidak berfungsi.
I
Aku mengadu kepada lampu di jalan yang gelap gulita, “A u lela , aru memba a beban badanku sejauh ini � tetapi, tak dihiraukan. Sinarnya tak menenangkan ragaku sama sekali Aku beristirahat, lalu mencari Hanya nafas diri ini yang terdengar Ku lihat sinar putih lampu samar-samar Hilang sudah kesadaranku Tetiba, silau memerihkan mata Langsung ku mengejar sumber cahaya, tetapi matahari enggan dihampiri Sempat sesekali berteriak lirih Namun, aku lebih takut akan malam yang membutakan dan angin yang menusuk dingin Sudahku berlari hingga peluh menyatu dengan isak tangis Ku lompati lumpur yang menghisap jiwa perlahan-lahan Ups, kaki kiri kadung terjerat sebelum kaki kanan sempat meraih akhir Berpegang pada pohon besar, meyakinkan Berhasil lepas, tetapi ada perkara lain Getah yang tak terlihat meracuni sekujur tubuh Paras yang sembam bukan menjadi masalahnya Melainkan pandangan kelam pasca mengecilnya pelupuk Semangat meredup sambil terus reflek berjalan Pijakan demi pijakan, tidak kukuh bertumpu pada kaki Berhitung sampai keluar dari sesaknya hutan Seketika terasa lengang, hingga ku tahu di depan adalah jurang Siap tidak siap, aku telah terjun Beban ku ditarik oleh gravitasi Melayang bebas hingga memecah air Tenggelam di birunya lautan Eh, apakah aku sudah mati? Ternyata, yang barusan adalah mimpi.
2 September, 2017 01:22 II
Mentari, sinarku dicari-cari oleh makhluk eskimo sejagat raya Padahal di luar sana ada yang bersembunyi berjalan di balik gedung tinggi, tak ingin bertemu ku Hujan, datangnya ditunggu-tunggu oleh orang bertopi lebar yang duduk di rumah gubuk di tengah sawah kering Sementara hadirku yang keseringan, dikutuk oleh remaja yang hampir tenggelam lehernya Salju, banyak yang mengharapkanku agar dapat membuat manusiasalju tapi berita di televisi berkata bahwa aku telah mencelakakan bapak dari enam anak Apapun aku, tidak akan selalu benar. Lebih lanjut, pertanyaan akan diajukan setelah pertanyaan dipertanyakan.
Di setiap malam saya bertanya tanya, mengapa tak ada yang bertanya Di setiap gelap, saya akhirnya berkata, karena layar terkembang dan sauh telah dibuang Selalu begitu setiap waktu Sambil lalu mencari yang benar Dalam sirip kegamangan jawaban tercipta Karena sayang, Dalam derap yang tak terjawab, kaki tak bisa tak berjalan Dalam desakan yang tak terlawan , hati harus mengalah Dalam diam, kita berjalan sendiri ditengah keramaian Karena sayang, senyum tinggallah segaris gurat bibir yang mudah dibentuk tangis tinggallah air dari lautan tiga senti yang lacur untuk peduli marah tinggallah teriakan yang anggap saja bisa dimaafkan Karena sayang, ada banyak hal yang tak bisa dipahami dalam satu hari kita percaya pada banyak hal yang membentuk kita kita percaya pada rahim dan mencintai kelelahannya sementara kita mencari dan orang bertanya tanya “ arena ada ebai an ang tida erna ita ta u � “ arena ada erjuangan ang di elami dan ita dibentu untu itu � setelah ponsel tidak ingin menyala, dalam ruangan berdinding kuning di samping kasur yang harusnya tidak untuk tidur.
Wodhr Seperti janji-janji yang mengalun merdu di setiap malamnya, menyihir dan menyentuh sepercik harap dalam bagian yang tak pernah terjangkau sebelumnya. Mengobati rasa rindu yang tak pernah datang, dan pun belum ada kepastian hadirnya. Semacam sepenggal puisi yang disampaikan gelap malam, tak terpandang bagi mereka yang memilih lupa. Tersampaikan bagi mereka yang benar merasa luka. Dan terus bergulir, walau memberi jeda. Diiringi sayatan sepi bagi mereka yang memilih merasakannya. Tak ada yang namanya hari baru baginya. Sebab seperti itulah waktu, lagu lama yang sekaligus menjadi kesenangan bagiku. Yang telah pergi kubiarkan menetap dan takkan pernah diganti sambil kukenang apa yang akan dan belum kuhadapi. Seperti itulah aku merasa yakin, tak ada yang namanya hari baru. "Time is a wheel in constant motion, always rolling us along. Tell me who wants to look back on their years and wonder where those years have gone" — Lee Ann Womack : I Hope You Dance Yang pasti, setiap manusia berhak untuk merasa kecewa, sebaik apapun mereka mengandalkan kesabarannya, sehebat apapun mereka berusaha menyimpan resahnya. Melalui janji, puisi, dan lagu lama yang telah sering kau dan aku lantunkan, mari tetap menggantungkan harap melalui rasa percaya pada-Nya sebab Ia melalui semesta-Nya senantiasa menjadi saksi setiap asa yang telah dan akan termaktubkan, walau selalu diiringi dengan gelisah dan ketidakpastian. Karena, apa yang aku dan kamu inginkan belum tentu menjadi arti bagi apa yang benar-benar kita butuhkan. Percayalah dengan kisahnya. Semoga selalu diberikan yang terbaik walau aku dan kamu sangat berharap tak ada lagi kejutan sebab kita sama-sama membencinya. Untuk diriku sendiri, baik bagi yang telah berjuang di hari-hari yang telah lewat, yang tengah berjuang agar tak terlalu berisik sambil asyik mengetik melalui gawai adik (dia pasti marah kalau sadar) dibawah lampu duduk yang
menyilaukan, dan bagi diriku yang akan berjuang di hari-hari mendatang. Yah, hidup memang penuh perjuangan. Bersemangat dan berharaplah.
Bagi kalian teman baik saya, yang sudah tahu saya luar dan dalam, rasanya wajar jika kalian senyum-senyum sendiri sambil greget pengen cepet-cepet nyinyir ketika membaca judul tulisan ini. Jauh di dalam hati, saya tahu kalau saya tidak se-alim itu atau kita sama-sama tahu kalau biasanya obrolan kita tak pernah jauh dari permata dan kesenangan duniawi. Tetapi, bukan kah seorang pendosa masih punya kesempatan untuk bertaubat? Rasanya tidak masalah jika saya menuangkan apa yang ada di kepala tentang kehadiran bulan yang penuh berkah ini karena saya yakin bahwa Ramadhan bukan hanya milik mereka yang mengenakan gamis, tetapi milik semua insan yang beriman. Berawal dari Pemaknaan Bisa saja Ramadhan ini menjadi bulan yang tidak terdiferensiasi dengan bulan yang lain. Ada yang memperlakukannya biasa saja dan ada pula yang menyambutnya se-spesial itu. Tentu saja hal ini merupakan implikasi dari cara pandang individu tersebut terhadap pemaknaan Ramadhan. Mungkin saja kalian sudah hampir bosan mendengar pemaknaan bulan ini karena hal ini sepertinya menjadi andalan dalam kultum di surau hingga ke masjid besar yang tentunya hampir setiap tahun telah kita dengar. Saya mencoba mengondisikan Ramadhan sebagai bulan untuk menempa diri. Pada bulan ini saya belajar untuk memasang target sembari berusaha untuk mencapai target tersebut. Target disini tentunya bukan sebatas pada hal bernuansa religi. Target seperti membaca buku, menulis, dan hal lain yang lebih umum juga termasuk kedalamnya. “Lanta ena a al bai ini baru dimulai eti a Ramad an Menga a tida dari bulan-bulan lalu � Jika dijawab menggunakan iman, saya yakin banyak dari kita yang sudah tahu jawabannya apa. Saya ingin menambahkan jawaban dari pengalaman empiris yang saya alami. Salah satu mimpi kecil saya adalah memiliki jam tidur yang teratur dan dapat bangun pada sepertiga malam. Nah, mimpi kecil ini secara begitu saja dapat menjadi kenyataan ketika bulan Ramadhan tiba. Satu dari sekian banyak mimpi saya terwujud pada bulan ini. Lantas,
mengapa tidak mencoba menjadikan mimpi-mimpi lain kenyataan pada bulan ini? Saya melihat bahwa bulai ini adalah momentum untuk menempa diri menjadi pribadi baru yang dapat menanggalkan kebiasaan-kebiasaan buruk kemudian disubstitusi dengan hal yang lebih positif. Mitos Membentuk Kebiasaan dalam 21 Hari Ada mitos yang berkembang di masyarakat luas, yaitu membentuk kebiasaan baik itu dapat dilakukan jika hal yang hendak dijadikan kebiasaan itu dilakukan terus menerus selama 21 hari. Sebenarnya hal ini lahir dari penelitian Dr. Maxwell Maltz, seorang ahli bedah plastik, di tahun 1960an. Beliau menemukan bahwa seseorang yang diamputasi membutuhkan waktu 21 hari untuk beradaptasi terhadap kehilangan anggota tubuhnya. Entah dari mana mulanya, hal ini pun digeneralisir menjadi untuk membentuk kebiasaan baru dalam hidup dibutuhkan setidaknya waktu 21 hari. Hasil penelitian Phillippa Lally dari University College London yang dipublikasikan dalam European Journal of Social Psychology, waktu untuk menciptakan kebiasaan baru bergantung pada kompleksitas dari hal tersebut yang jika diestimasi berada pada rentang 18 hingga 245 hari. Setelah kalkulasi lebih mendalam, ditemukan lah waktu efektik rata-rata setiap orang dalam mentransformasikan kebiasaannya ialah 66 hari. Repetisi secara konsisten dan disiplin terutama pada hari-hari awal merupakan salah satu kunci keberhasilannya. Transformasi Menjadi Pribadi yang Baru Ramadhan itu memang tidak sampai 66 hari, tapi saya yakin bahwa konsisten menempa diri dengan beragam kebiasaan baik pada bulan ini merupakan bekal yang sangat berarti untuk bertransformasi menjadi pribadi yang lebih baik kedepannya. Tulisan ini tidak lebih dari penanda dan pengingat untuk diri sendiri bahwa saya memiliki tekat untuk tidak membiarkan Ramadhan ini lewat begitu saja. Semoga kita semua diberikan usia untuk menjalani Ramadhan ini sebaik-baiknya dan ini bukan menjadi Ramadhan terakhir untuk kita. Referensi : European Journal of Social Psychology, 2009
jarak tidak terasa salah, dan jarak ternyata mengurangi masalah selamat malam, untukmu yang semakin menjarak. tapi entah kenapa aku malah senang. aku tidak akan terus senang, tapi kurasa memang jarak yang ku — kami— butuhkan saat ini jarak terasa menyebalkan, dan jarak perlahan menghilangkan kamu dari aku, aku dari kamu katanya waktu bisa menghapus, tapi Sang Tahun dengan segala nominalnya pun masih belum berhasil. selamat malam, untukmu yang mungkin sudah menganggap jarak ini tak mengganggu hari-hariku. bodoh jarak punya makna, jarak punya rasa, jarak punya kamu, kalian. aku punya sabar, aku punya syukur, aku tak punya masa. sepatah dua patah dari aku yang terus gundah, Hai lagi.
Bukan tentang kekecewaan dan kesedihan Melainkan penyesalan Tentang sebuah pemberian, mengapa aku tak lakukan yang terbaik? Aku terlalu sombong menganggap diriku sudah berusaha Tapi orang lain yang memandang sebelah mata Semesta memang sedang tidak bersahabat dengan ku Mungkin aku berdosa Karena setiap langkah yang kuambil aku tak menyertakan Tuhan didalamnya Mungkin aku berdosa Karena terlalu berpaling dari kodrat wanita seharusnya Sekarang hanya tinggal sesal Dan kini saatnya pergi dan lupa Berharap Tuhan segera menghilangkan sesak di dada
Dalam ruang waktu kehidupan yang berjalan maju, pasti akan ada begitu banyak hal yang datang dan (menurutmu) merenggut bahagiamu. Mungkin es krim yang baru kamu bayar tiba-tiba jatuh. Mungkin seorang teman memusuhimu. Mungkin orangtua atau saudaramu mengacuhkanmu. Mungkin mata kuliah yang sudah kamu ambil berulang kali lagi-lagi menunjukkan indeks E. Mungkin belahan jiwamu menemukan belahan jiwanya sendiri.
Lantas, kenapa? Kebanyakan dari kita lupa bahwa hidup ini ada untuk dihidupi. Dan bahwa keputusasaan adalah bagian dari kehidupan. Kalau kamu bilang hidup ini tidak adil, lantas mengapa setiap orang beranggapan sama? Padahal tidak semua orang harus mengais sampah demi sesuap nasi. Tidak semua orang harus mendapati orangtuanya bertengkar setiap pulang ke rumah. Tidak semua orang harus memergoki kekasihnya bersetubuh dengan orang lain. Kehidupan adalah sebuah entitas yang lebih besar dari hidup itu sendiri. Dan kesengsaraan sejatinya lebih besar dari keterpurukan, putus asa maupun air mata. Lebih dari itu, kesengsaraan adalah mengenai mereka yang mampu menangis di malam hari dan tetap berdiri tegak ketika fajar menyambut pagi, mengenai kekuatan untuk berhenti menyalahkan keadaan dan keberanian untuk memaafkan, mengenai hati yang ikhlas menerima dan pengharapan yang tidak pernah mati, mengenai syukur yang tak henti diselipkan dalam setiap bisikan doa. Hidup akan selalu berputar, siang akan sirna berganti malam, namun hati yang ikhlas tidak akan pernah kehilangan alasan untuk hidup dan kembali berbahagia. Karena sejatinya segala hal bisa jadi indah, apabila mata mau melihat dan hati mau menerima. Jakarta, 1 September 2017
Tentang langit abu-abu, dingin yang beradu, dan tetes air yang seolah ikut melagu, menyisip bait puisi beku membiru Hujan bagiku adalah untuk lari Mencari teduh, menghangatkan diri Sampai dia menarikku kembali Memaksaku, lagi-lagi Kamu hidup dan hidup berarti rela hujan-hujanan, katanya waktu itu. Kalau begitu, aku tidak mau hidup Kalau hidup berarti tidak bisa memilih Aku egois dan bodoh dan takut katanya, Tapi aku tidak rela mati konyol karena hujan.
Teruntuk kalian yang suka hujan, berkenankah kalian bertanya padanya? Apa rasanya jadi hujan, yang kedatangannya mengundang payung dan mobil dan kendaraan beratap lainnya. Apa rasanya diminta-minta untuk mengisi terik siang, tapi tahu begitu banyak kocek yang keluar untuk menyewa pawang yang mengaku mampu mencegahnya datang. Teruntuk kalian yang suka hujan, maukah kalian ajari aku? Hidup berarti rela hujan-hujanan katamu, aku benci tapi aku paham betul itu benar dalam duniamu Takut bukan hidup kabur bukan hidup
dan di detik matahari mulai redup, di situlah aku (ya, seharusnya) mulai belajar hidup Bumi, langit, matahari jangan jalan dulu jangan hujani aku dulu Tunggu. Bandung, 7 November, hampir hujan.
Pergerakan adalah sebuah keniscayaan. Pergerakan dalam suatu rentang waktu tertentu disebut proses. Dan merupakan sebuah keniscayaan pula, kalau arah gerak seluruh makhluk hidup di dunia adalah kematian. Suatu konsekuensi dari segala hal yang bernyawa dan sebagai titik akhir dari suatu proses. Dunia berproses dan meyeleksi lewat evolusinya. Manusia berproses dan berkembang dengan regenerasinya. Pemaknaan akan sebuah proses menjadi penting dalam menjaga eksistensi gerak dalam mencapai sebuah tujuan. Kaderisasi sebagai sebuah proses memiliki banyak makna. Kaderisasi bermakna sebagai suatu proses pembentukan aspek afektif, kognitif, serta psikomotorik. Dapat juga dimaknai sebagai metode transformasi nilai dan pengetahuan sekaligus bermakna sebagai upaya dalam melakukan regenerasi. Namun, dibalik banyak makna yang dimiliki, tentunya ada satu kesamaan yang melekat sebagai substansi utama yakni, kaderisasi dilakukan sebagai bentuk adaptasi manusia untuk menghadapi suatu tatanan yang baru. Tatanan adalah sebuah konsekuensi berkehidupan. Dimana akan terus ada tatanan baru yang akan kita masuki seiring fase hidup yang kita lalui. Sebagai contoh, bila kita memasuki dunia militer, kita akan terkader menjadi tentara yang cakap. Bila kita memasuki dunia bisnis, maka kita akan terkader menjadi bisnisman yang handal. Bahkan bila seburuk-buruknya adalah dengan memasuki dunia kriminal, maka kita akan terkader menjadi penjahat yang ulung. Kita bebas menentukan dan berpindah ke tatanan yang kita suka, tapi kita tak akan pernah bisa hidup tanpa tatanan. Kaderisasi sebagai sesuatu yang bermakna luas, dewasa ini mengalami penyempitan makna. Bahwa kaderisasi hanya dianggap sebagai suatu ajang setahun sekali. Ajang yang seakan mempersempit ruang transformasi pengetahuan. Ajang yang membuat paham mengenai pendewasaan, menjadi dangkal adanya. Ajang yang berdampak pada menurunnya laju perkembangan manusianya ketika titik akhirnya tiba. Memang terdapat 2 jenis kaderisasi, pasif dan aktif. Yang sedang lelah-lelah dibangun dan dipersiapkan secara massive sekarang-sekarang ini dapat disebut sebagai kaderiasi pasif. Kaderisasi yang lebih menitikberatkan pada
pemenuhan profil awal. Sedangkan kaderisasi aktif ialah apa yang terjadi setelahnya. Ketika sudah tiada lagi gap diantara kita, dan secara mandiri kita mencari sebanyak-banyaknya pengetahuan di dalamnya. Adalah suatu proses dimana kita harus menyadari makna dari eksistensi dan keberterimaan. Kaderisasi aktif inilah yang kadang dibiarkan mengalir begitu saja. Padahal seharusnya proses ini tak kalah penting dengan kaderisasi pasif, mengapa? Karena kaderisasi aktif merupakan proses untuk menjaga eksistensi arah gerak dalam mencapai tujuan, yang dimana tujuan tersebut merupakan landasan dasar mengapa kita masuk ke dalam suatu tatanan tertentu. Hal ini yang sesungguhnya perlu kita sadari. Bahwa suatu sistem juga diperlukan dalam berkaderisasi aktif sebagai upaya menjaga arah gerak yang telah ditentukan sejak awal. Namun, terlepas dari ada tidaknya sistem yang mengatur tentang kaderisasi aktif. Sudah sewajarnya kita terus menerus beradaptasi. Sudah sewajarnya kita terus menerus berproses. Berproses untuk mengekskalasi diri. Jangan sampai menjadi manusia yang merugi. Apa lagi turun menjadi pengkader dengan keadaan diri belum terekskalasi. Cuma hanya akan menjadi lingkaran setan yang sulit untuk diakhiri. Dan yang terakhir, marilah sama-sama kita bercermin pada diri kita yang sekarang. Sudah seadaptif apa kita? Sudah seberapa jauh kita dapat beradaptasi pada tatanan kita yang sekarang? Dan sudah seberapa dalam kita mengetahui tentang tatanan kita sehingga kita dianggap telah layak untuk menjadi seorang pengkader yang baik bagi adik-adik kita? Semoga kita tetap menjadi manusia yang insaf dan sadar.
“A u cinta amu” Sebua ung a an ata e adaran a an eberadaan “a u” ebagai manu ia yang memiliki kehendak untuk menyerahkan sebagian aku-nya ke objek ang adala “ amu” Perbuatan “cinta” adala untu men adari eber”ada”an “a u” bu anla atu-satunya yang dapat bertahan dalam e”a u”-annya, dalam artian menyadari ada sesuatu diluar aku yang patut a u agung an, argai,ra ai “Kamu” ang ecara gramati al berarti obje namun bermakna subjek karena memiliki kehendak. Sebuah intersubjektifitas yang memiliki nilai ragmati beru a eng ara an i “a u” e ada “ amu” agar memili i era aan ang ama Se ingga ni ca a adan a eti a “a u” mengata an “a u cinta amu” muncul ara an e ada “ amu” untu mengata an “a u juga cinta amu” Sebuah filosofi sederhana yang menjelaskan bahwa cinta merupakan fitrah seorang manusia. Jadi, bilamana anda pernah mendengar tentang seseorang yang berkata bahwa ia lelah akan cinta atau bahkan sudah tidak bisa lagi mencinta, itu hanyalah luapan emosi semata. Hanya masalah waktu untuk ia dapat kembali mencinta. Berbicara cinta berarti berbicara tentang dua subjek yang salah satu ataupun keduanya memiliki ketertarikan satu sama lain. Berbicara cinta juga tak terlepas dari materi yang bernama pria dan wanita. Tentang bagaimana kedua subjek ini memiliki ketertarikan sehingga memunculkan sebuah pola komunikasi yang unik. Konflik-konflik akan muncul secara gradual seiring dengan intensitas koneksi di antara mereka. Tidak arif rasanya apa bila kita mengkotak-kotakan bahwa wanita merupakan makhluk yang perasa dan pria adalah makhluk yang menjadikan rasionalitas sebagai dewa. Maka mari kita posisikan kedua materi ini setara. Walau kadang stigma yang terbangun begitulah adanya, tapi apabila berbicara cinta, kedua materi ini dapat dikatakan sama-sama menghamba dan meng ara Ole arena itu ering muncul fra a “cinta itu buta” atau “cinta kadang- adang ta ada logi a” ang berma na ama Ba a bila eorang manusia sudah saatnya jatuh cinta, baik pria maupun wanita akan samasama menanggalkan rasionalitas mereka.
Diusia 20 tahunan, cinta kadang bukan hanya sekedar ungkapan ketertarikan yang tak beralasan belaka. Pada usia ini, kita akan mulai berfikir bagaimana caranya menciptakan masa depan seidealis mungkin dengan tetap mempertimbangkan realita yang ada. Implikasinya berupa munculnya parameter-parameter tentang apa-apa yang akan kita pilih dan lakukan kedepannya. Dan yang tak akan terlepas darinya tentunya adalah soal cinta. Tentang konsep pasangan ideal yang seperti apakah yang dapat berintegrasi dengan pola hidup yang ada. Karena pada nantinya, cinta tidak dapat lagi didikotomikan dari jalan hidup yang kita ambil. Namun, konsep ideal tentang pasangan ini sering kali digugurkan hanya karena kita sedang jatuh cinta. Rasionalitas dan masa depan kita tergadaikan dengan ala an “a u cinta dia� Se ingga a a un ang diminta a al an didasari rasa cinta, menjadi halal adanya. Maka tak ayal sering kita dengar bahwa banyak remaja wanita kini sudah tak gadis lagi. Atau mungkin yang lebih ekstrem, rela bunuh diri karena cinta tak direstui. Atau kasus yang lebih familiar disekitar kita dan menjangkiti teman-teman remaja usia tanggung, galau tak berkesudahan. Semua ini adalah bentuk nyata ketika perasaan telah mendominasi pola pikir dalam mencinta. Tapi akan salah juga apabila hanya rasionalitas yang dijadikan sebagai tolak ukur dalam mencinta. Lebih mengutamakan untung rugi dalam memilih pasangan. Yaa walaupun pada dasarnya manusia akan memperoleh kepuasannya melalui tindakan orang lain. Cinta yang hanya didasari rasionalitas biasanya berakar pada pemuasan nafsu seksual belaka. Dan apabila menemukan seseorang yang memiliki standar yang melebihi objek yang sebelumnya, maka akan sangat mudah untuk meninggalkannya. Cinta merupakan variabel abstrak manusia yang entah kepada siapa dan lewat cara apa ia akan berlabuh. Tidak beralasan, naluriah, dan dapat bertumbuh. Tapi satu hal yang perlu kita sadari, cinta seharusnya dapat menjadi katalis, bukan mendegradasikan kita ketitik terrendah oleh karena dominannya emosi. Cinta seharusnya dapat dijadikan integrator terhadap potongan-potongan masa depan kita, bukan dijadikan sebagai penghalalan akan segala hal yang membentur norma. Cinta bukan untuk menyakiti, karena pada fitrahnya, cinta itu adalah kebahagiaan. Jadi jika kamu mencintai untuk terluka, untuk apa? Bertepuk sebelah tangan? Jika itu membuatmu bahagia, silahkan. Namun, jika membuatmu terus-terusan diam dan meratap, tinggalkan.
Rasionalkan emosionalmu, agar masalah cinta tak lagi menjadi hambatan kita untuk berkembang. Selamat belajar dari cinta. Semoga tetap insyaf dan sadar.
Sebuah tulisan untuk orang-orang yang terus mendengarkan. Banyak pelatihan public speaking dimana-mana, tapi jarang ada pelatihan mendengarkan dengan baik. Kalimat yang kupinjam dari pikiran seorang temanku saat sedang berdiskusi ini membuatku memaknai artinya secara lebih dalam. Memang benar setelah kupikir-pikir, banyak pelatihan public speaking dan pernyataan tentang kebebasan mengemukakan pendapat, tetapi jarang, atau menurutku, kurang dibarengi dengan cara mendengarkan yang baik. Tulang punggung komunikasi, menurutku, adalah mendengarkan. Kegagalan dalam mendengarkan bisa menimbulkan konflik-konflik, bahkan bisa menghancurkan suatu hubungan. Mendengarkan dengan baik dalam level yang lebih dalam mungkin tidak hanya mendengarkan kata-kata yang tersampaikan, tetapi bagaimana kita, sebagai pendengar, benar-benar mendengarkan dan mengerti tentang perasaan dan arti sebenarnya dibalik kata-kata yang disampaikan. Kalau mendengarkan itu sangat penting, mengapa tidak semua orang melakukannya? Jawabannya menurutku, sesederhana itu sulit dilakukan. Mendengarkan sangat penting, tapi seringkali luput dari perhatian. Kita sering terdistraksi dengan hal-hal lain saat kita mendengarkan orang lain. There is so much going on in our mind. Atau sesederhana sibuk memikirkan apa yang akan dikatakan selanjutnya. Atau mungkin kita mendengarkan sejelas-jelasnya sembari mencari celah untuk melihat pandangan yang berbeda dan membuat judgement atasnya. Where do I agree? Where do I disagree? Kita mungkin sering lupa bahwa fokus kita saat mendengarkan adalah pembicara, bukan diri kita sendiri. Kita sering membaca cara-cara mendengarkan dengan baik. Dengan mendengarkan secara sungguh-sungguh, membuat kontak mata, membaca bahasa tubuh, membuat respon mengerti e erti “ mm�,“i a�, atau mengangguk, kemudian membuat kesimpulan dan bertanya lebih dalam. Cara-cara diatas efektif, tetapi kita perlu mengkaji lebih dahulu apa kita
benar-benar mendengarkan dengan tidak defensif, emosi stabil, dan tidak judgemental? Hal dasar ini yang menurutku perlu dilatih lebih dahulu. Mungkin kita senang menjadi benar. Seringkali kita menjadi defensif saat mendengarkan pendapat yang berbeda dengan kita. Kita sulit mengontrol emosi dengan tidak menjadi selalu benar, hanya diam dan mendengarkan, menghapus segala penilaian kita. Mungkin hal-hal seperti ini yang perlu dilatih dalam komunikasi kita sehari-hari. Mungkin juga perlu ada pelatihan tentang cara mendengarkan yang baik. Sedih rasanya ketika mengetahui banyak orang harus datang ke therapist untuk hanya didengarkan. Mereka cenderung merasa tidak layak untuk didengarkan oleh orang yang mengenal mereka, sehingga harus membayar untuk didengarkan. Banyak orang takut kepada penilaian-penilaian orang lain tentang ceritanya, pemikirannya, perasaannya. Banyak orang takut menyampaikan pendapatnya dan perasaannya karena sering dijudge, sering dianggap remeh dengan tidak menerima pendapatnya, atau jarang ada yang mau mendengarkan. Bagiku inilah masalah yang sedang terjadi di dunia. Terlalu banyak orang yang tidak mau mendengarkan. Didengarkan merupakan hak asasi manusia yang sangat fundamental. Seseorang sudah sewajarnya mendengarkan seseorang lainnya, terlepas lawan bicaranya merupakan atasannya, bawahannya, lebih muda, lebih tua, atau apapun itu, karena menurutku itu adalah fitrah manusia untuk membuat komunikasi dan hubungan menjadi lebih baik. Mungkin ada baiknya mendengarkan menjadi satu norma penting di suatu komunitas. Kita sudah terlalu sering belajar berpendapat, harus diimbangi dengan mendengarkan yang baik. Aku mengenal banyak orang-orang pendiam yang sering mendengarkan yang sangat kaya ilmu, emosi stabil, dan tentunya memiliki sejuta kebaikan di dirinya. Era social media yang merupakan Age of Communication, seharusnya memudahkan komunikasi. Namun pada kenyataannya sekarang seiring dengan mudahnya komunikasi, berbanding lurus dengan lebarnya konflik. Netizen kejam dengan segala peperangan yang terjadi di social media membuktikan kenyataan tentang menurunnya skill mendengarkan dan toleransi terhadap perbedaan, khususnya perbedaan pendapat. Banyak orang ingin memenangkan ego nya demi menjadi benar, membuat judgements apapun yang tidak positif tentang segalanya, dan berkoar-koar
didukung pernyataan kebebasan pendapat. Sekali lagi, terlalu banyak orang yang tidak mau mendengarkan. Manusia selalu ingin didengarkan. Seperti contoh, aku memilih untuk bercerita dengan datang ke tempat, atau ke seseorang, yang aku tau bahwa mereka akan mendengarkan. Aku ingin seseorang benar-benar bisa hadir dan mendengarkan saat ada yang ingin aku sampaikan. We gravitate to those who make time for us. Ada orang-orang tertentu yang selalu aku datangi untuk tempatku bercerita. Suatu saat aku berpikir, kenapa orang-orang ini ya? Melihat ke belakang, mereka ini orang berharga yang benar-benar mendengarkan setiap yang kusampaikan. Aku merasa mereka sesederhana hadir dan mendengarkan dengan berusaha mengerti perasaanku daripada membuat penilaian-penilaian tersendiri terhadap ceritaku. Perbedaan pendapat dikompromi, karena mereka lebih mendengarkan daripada bersikeras untuk membenarkan pendapatnya. Orang-orang ini yang aku rela selalu prioritaskan. Karena didengarkan menurutku adalah suatu pemberian yang besar, walaupun simpel, yang bisa diberikan seseorang. Bertemu kalian semua, orang-orang yang mau mendengarkan, membuatku sadar bahwa aku belum menjadi pendengar yang baik. Bahwa aku belum benar-benar memahami dengan mendengarkan. Bahwa aku masih menyimpan egoku untuk menjadi benar dengan menjadi judgemental. Bahwa aku sulit untuk tidak defensif dengan perbedaan pendapat. Bahwa masih banyak hal yang ada di pikiranku ketika sedang mendengarkan. Aku perlu selalu diingatkan dan dilatih untuk menjadi pendengar yang baik. Mendengarkan dengan baik membantu kita memahami, membantu kita dalam berhubungan dengan orang lain, membantu mengikis konflik, membangun kepercayaan, dan memperlihatkan kepedulian. Mendengarkan itu seperti chain reaction, orang yang didengarkan akan cenderung ingin mendengarkan orang lain dan berbuat kebaikan kepada mereka. Terima kasih sudah mendengarkan.
Ada yang berkata padamu bahwa mereka tidak pernah tahu apa yang kamu rasakan jika kamu tidak menyampaikannya. Ada pula yang berkata padamu bahwa pada akhirnya ada hal yang tak perlu di am ai an dan biar anla diam menjadi ja aban am ai ata —  ata menguap bersama debu. Lalu, am aila amu ada a a — a a ang e aru n a (tak) tersampaikan. Sebagian dari dirimu memaksa bahwa kamu harus menyampaikannya, atas apa yang selama ini terpendam namun belum jua kamu sampaikan ; perihal memerdekakan hati dan logikamu. Sebagian lainnya memaksa bahwa tak perlu disampaikan karena waktu mungkin akan menjawab ; mengalir bersamanya atau kemudian terendap dalam palung hati yang paling dalam. Dan, hidup adalah perihal memilih. Menentukan sikap atas apa-apa yang telah diputuskan. Menerima konsekuensi atas apa-apa yang telah dipilih. Tentang apa-apa yang (tak) tersampaikan. Sudah siapkah kamu atas segala apa yang terjadi seusainya? Seberapa kuat hatimu untuk tidak meronta? Seberapa rapat mulutmu untuk tidak berkata? Seberapa siap ragamu untuk (berpura -pura) tidak berjiwa? Kamu mungkin bertanya lagi pada dirimu sendiri, seberapa lapang jiwamu akhirnya berbesar hati untuk menerima jawaban atas apa yang kemudian tersampaikan? Seberapa yakin lidahmu tidak menyakiti atas apa yang telah tersampaikan? Atau mungkin, seberapa besar kamu tahu bahwa apa yang kamu sampaikan mampu mengubah hidup seseorang? Kalau aku menjadi kamu, aku akan memilih untuk menyampaikannya. Kalau kamu menjadi aku, aku akan memilih untuk tidak menyampaikannya. Lagi, bahwa hidup adalah perihal memilih. Bukan tentang apa-apa yang (tak) tersampaikan adalah suatu hal yang benar ataupun salah, hitam ataupun putih. Ini tentang seberapa besar kamu mampu menyadarinya, mengapresiasi dan bertanggung jawab pada dirimu untuk setidaknya menyampaikan atas apa yang kamu rasakan dan pikirkan.
Ini juga tentang dirimu yang mungkin mampu menekan egomu sendiri atas apa-apa yang seharusnya tak tersampaikan. Karena kamu tahu seberapa bijak dirimu untuk memilih, dengan kesadaran penuh dan atas pertimbangan yang matang. Atas apa-apa yang (tak) tersampaikan, patutnya apresiasi dan berilah selamat pada dirimu karena ada hal yang telah tersampaikan, bahkan lebih dari sekedar sebuah keberanian. Atas apa-apa yang (tak) tersampaikan, seyogyanya kamu putuskan seberapa lapang jiwamu menerima seusainya, atas apa yang justru terpendam karena tak terungkap kan dan hilang bersama waktu. Malam kemarin, Lagi, dibersamai rintik hujan. 8 November 2017 02.35 WIB
Saat Tsunami 2011 di Jepang
Gempa bumi berkekuatan 9 SR dengan pusat kedalaman 24,4 km di sebelah pantai timur Sendai, Jepang, pada 11 Maret 2011 pukul 12.46 WIB menimbulkan tsunami. Tinggi tsunami ialah 28.7 meter, dengan tinggi gelombang run-up tsunami 40,5 m. Akibat bencana yang ditimbulkan ini, sekitar 15.769 orang meninggal, 4.227 orang hilang, dan 470.000 orang mengungsi. Sementara total kerugian ekonomi mencapai 220 miliar dolar AS atau setara 3,4 persen dari Gross Domestic Bruto (GDP) Jepang, atau setara hampir seperlima GDP Indionesia saat ini. Suatu kerugian yang luar biasa besar Padahal kita tahu bahwa selama ini Jepang dianggap sebagai negara yang paling siap menghadapi gempa dan tsunami. Berbagai upaya stuktural dan non-struktural telah dilakukan dalam mitigasi bencana.
Salah satunya ialah pembangunan Taro Sea Wall. Taro Sea Wall terletak di Taro City, Prefektur Iwate di sebelah Timur Laut pulau Honshu Jepang. Prefektur ini juga terkena efek gempa hebat pada tahun 2011. Taro City terletak cukup dekat sekitar 130 km dari pusat gempa. Dalam sejarahnya, prefektur ini memang telah berulangulang kali diguncang gempa dan juga tsunami. Taro seawall merupakan salah satu barrier tertinggi dan terpanjang di Jepang, bahkan disebut juga sebagai “tembo china-n a Je ang� ole pemerintah serta media di Jepang. Sekedar informasi, sea wall ini berbeda dengan sea wall yang diwacanakan akan dibangun di utara Jakarta. Ada dua tipe sea wall pada umumnya, yaitu sea wall yang berfungsi untuk menahan air pasang laut dan sea wall yang dibangun untuk penahan gelombang tsunami. Pada kasus Taro city, sea wall ini dibangun tidak hanya untuk menahan gelombang tsunami tapi juga untuk menahan gelombang akibat typhoon. Jika menengok kepada strukturnya, sea wall ini terdiri dari 3 struktur terpisah ang emudian aling men ilang men eru ai uruf “X� Tujuan dibuatn a stuktur menyilang tersebut yaitu untuk memberikan perlindungan ganda pada Taro City ini. Struktur sea wall ini memiliki ketinggian 4 meter (10 m dari permukaan air laut) dan terbuat dari tanah yang dipadatkan dan kemudian dilapis dengan beton. Akan tetapi harapan lebih pada Taro seawall ini tidak sebanding dengan kenyataan bencana tsunami yang melanda Jepang tahun 2011. Gelombang tsunami yang datang melebihi ketinggian seawall ini memasuki kota yang berada dibelakangnya. Professor Fumihiko Imamura (International Research
Institute of Disaster Science di Tohoku University) dalam analisanya menyebutkan bahwa kegagalan Taro seawall dalam membendung gelombang tsunami tidak hanya dilihat dari struktural saja akan tetapi dari dampak GEJE (Great East Japan Earthquake) itu sendiri. Magnitude GEJE yang mencapai 9.0 SR ini mengakibatkan ketinggian Taro seawall menurun akibat berkurangnya kemampuan tanah menahan beban diatasnya akibat dari guncangan gempa. Masalah yang selanjutnya timbul ialah, tingkat kepercayaan yang tinggi terhadap sea wall ini justru menimbulkan alarm yang salah. Sesaat setelah terjadinya gempa, mayoritas penduduk sekitar tidak mengevakuasi diri ke dataran tinggi atau TES (Tempat Evakuasi Sementara). Melaian, banyak dari mereka tidak beranjak kemana-mana. Kronologinya, pertama-tama gelombang tsunami setinggi 28.7 meter tersebut menerjang melampaui sea wall (ketinggian 10 meter) dan menerjang rumahrumah serta penduduk yang tidak mengevakuasi diri di dalamnya. Yang terjadi berikutnya, air tsunami yang seharusnya surut ke laut setalah menerjang daratan justru kemudian tertahan oleh sea wall itu sendiri. Akibatnya air laut menenggelamkan rumah warga dan tidak surut dalam waktu yang sangat lama. Tidak jelas berapa korban jiwa yang meninggal genangan air ini. Tetapi diyakini bahwa hal ini mengakibatkan banyak korban jiwa Ilustrasi Sea Wall yang malah memerangkap air tsunami Ka u Taro Cit ’ Great Wall ini menda at er atian be ar arena elajaran yang ditinggalkan. Pelajaran dari kasus ini akhirnya memaksa para akademisi dan pemerintah Jepang untuk berpikir ulang apakah sea wall ini membawa efek positif atau malah memberikan efek negatif pada saat terjadinya tsunami besar? kondisi kerusakan pasca tsunami di Taro
Me i un eberadaan Taro’ Great Sea Wall ini menjadi sebuah dualisme namun tentu tanpa adanya ia, korban jiwa karena tsunami akan jauh lebih banyak, karena korban langsung tersapu oleh kecepatan datangnya tsunami dan tidak punya kesempatan menyelamatkan diri. Sebenarnya, suatu hal yang positif bahwa manusia memiliki kepercayaan pada suatu bangunan pelindung. Hanya saja, saat ini belum ada teknologi yang bisa memprediksi dengan seksama kapan munculnya gempa besar beserta kekuatannya jauh-jauh hari. Teknologi yang ada sekarang hanya dapat mengetahui intensitas gempa dan potensial terjadinya tsunami dalam hitungan detik sesaat setelah terjadinya bencana. Pada a irn a, a u Taro’ Great Sea Wall ini memberi ita pelajaran bahwa setiap orang perlu mengambil tindakan preventif yang lebih menjamin keselamatan daripada bergantung pada reliabilitas bangunan pelindung. Akhir kata, Semoga Tuhan selalu melindungi kita
Untuk Tuhan, Bangsa, dan Almamater Untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum,‌. -Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945
sumber : news.com.au
Tinjauan Ekonomi Rokok, menjadi salah satu objek konsumsi masyarakat yang cukup besar, baik itu masyarakat berpenghasilan tinggi maupun masyarakat yang berpenghasilan mepet, dan parahnya konsumsi rokok bahkan mengalahkan konsumsi padi, setidaknya hal itu terbukti dalam Survey Ekonomi Nasional 2015 yang menyebutkan bahwa konsumsi rokok sebesar Rp 65769 per kapita dalam sebulan atau sekitar 6,79 persen dari pengeluaran total (Padi sekitar Rp 65759 per kapita dalam sebulan) .
sumber : Direktorat Jenderal Perkebunan, 2015
Tingginya konsumsi terhadap rokok juga dapat dibuktikan dari hasil ekspor impor rokok, tingkat impor rokok kita 3 kali lipat lebih besar dari nilai ekspor kita yaitu sekitar USD 627 Juta (nilai ekspor USD 199 Juta), dengan volume impor sebesar 121218 Ton berikut adalah grafil yang didapat dari Statistik Perkebunan Indonesia spesifik Tembakau dalam range tahun 2009–2013. Dengan catatan, konsumsi ini sudah ditekan dengan UU Cukai tahun 2007, UU Pajak Daerah dan Retribusi Daerah tahun 2009 dan UU Kesehatan tahun 2009. Kemudian berdasarkan data yang penulis dapatkan dari Kementrian Kesehatan : 1. Sekitar 1,5 juta orang dari rumah tangga perokok yang berobat penyakit Hipertensi dengan biaya yang dihabiskan mencapai Rp.219 miliar sebulan atau Rp 2,6 triliun lebih setahun. 2. Rumah tangga perokok mengeluarkan belanja untuk berobat penyakit Asma sebesar Rp 1,1 triliun, 3. Penyakit TBC Rp 636 miliar, penyakit pernafasan lain Rp 4,3 triliun, dan penyakit Jantung 2,6 triliun.
4. Jika biaya rawat inap tidak disubsidi, maka total biaya yang dikeluarkan oleh masyarakat akibat penyakit yang berkaitan dengan tembakau adalah Rp 15,44 triliun. 5. Biaya rata-rata yang dibelanjakan oleh individu perokok untuk membeli tembakau dalam satu bulan adalah Rp 216000, secara makro total biaya yang dibelanjakan oleh perokok di Indonesia dalam satu bulan sebesar Rp 12,77 triliun dan dalam satu tahun adalah Rp 153,25 triliun. Dapat disimpulkan dari data tersebut bahwa, Kerugian ekonomi total penduduk Indonesia dalam setahun akibat konsumsi produk tembakau mencapai Rp 338,75 triliun, atau lebih dari enam kali pendapatan cukai rokok Pemerintah yang hanya Rp 53,9 triliun Tinjauan Hukum Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam Rancangan Undang-Undang Pertembakauan adalah sebagai berikut. Dalam TUJUAN yang tercantum dalam Rancangan Undang-Undang Pertembakauan disebutkan bahwa Pengelolaan Pertembakauan bertujuan: a. meningkatkan produksi tembakau; b. meningkatkan kesejahteraan masyarakat; c. mengembangkan industri pertembakauan nasional; d. meningkatkan pendapatan negara; dan e. melindungi kesehatan masyarakat. Apabila kita perhatikan, melindungi kesehatan masyarakat ditempatkan pada tujuan terakhir dari pengelolaan pertembakauan, hal ini tentunya bertentangan dengan kebijakan Kementrian Kesehatan yang berorientasi terhadap kesehatan masyarakat sebagaimana dicantumkan dalam landasan materiil Undang Undang 36 Tahun 2009 bahwa kesehatan merupakan hak asasi manusia dan salah satu unsur kesejahteraan yang harus diwujudkan sesuai dengan cita-cita bangsa Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta tidak tercantum secara eksplisit bahwa tujuan adanya Rancangan Undang-Undang Pertembakauan ini adalah untuk melindungi petani tembakau. Katanya untuk melindungi petani tembakau? Mana? Kepentingan petani telah diakomodir oleh Undang-Undang No 19 tahun 2013 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Petani ! Jangan menjadikan perlindungan
petani tembakau sebagai alasan untuk mengesahkan Rancangan UndangUndang Pertembakauan ini! Baca http://industri.bisnis.com/read/20170301/12/633145/dpr-petanitembakau-harus-mendapatkan-perlindungan Pada Pasal 26, Rancangan Undang-Undang Pertembakauan menyebutkan bahwa peringatan yang tercantum pada rokok HANYA berupa TULISAN “merokok dapat menyebabkan kanker, serangan jantung, impotensi, dan gangguan kehamilan dan janin." Hal ini bertentangan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 109 tahun 2012 tentang Pengamanan Bahan Yang Mengandung Zat Adiktif Berupa Produk Tembakau Bagi Kesehatan, yang dimana pada bungkus rokok diwajibkan untuk mencantumkan gambar peringatan kesehatan dengan proporsi sebesar 80% dari luas total bungkus rokok. Pasal 36 Pelaku usaha dapat melakukan Iklan dan Promosi melalui media cetak, media elektronik, media luar ruang, media online dalam jumlah terbatas dan waktu tertentu. Seharusnya pasal 36 tidak menyebutkan pelaku usaha sebagai subyek, hal ini bertentangan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 109 tahun 2012 tentang Pengamanan Bahan Yang Mengandung Zat Adiktif Berupa Produk Tembakau Bagi Kesehatan Pasal 26 yang menyebutkan bahwa PEMERINTAH melakukan pengendalian. Pada pasal 36 pada Rancangan Undang-Undang Pertembakauan tidak menyebutkan SIAPA yang membatasi jumlah serta durasi. Pasal 42 mewajibkan pemerintah untuk menyediakan tempat khusus untuk mengkonsumsi Produk Tembakau pada TEMPAT KERJA dan TEMPAT UMUM. Hal ini bertentangan dengan Pedoman Kawasan Tanpa Rokok yang dikeluarkan oleh Kementrian Kesehatan serta Pasal 115 Undang-Undang 36 Tahun 2009 pada bagian Pengamanan Zat Adiktif tentang Kawasan Tanpa Rokok. Berdasarkan asas hukum lex superior de rogat lex inferior, lex posterior de rogat lex anterior dan lex specialis de rogat lex generalis, apabila pengesahan terjadi, Rancangan Undang-Undang Pertembakauan ini akan membuat peraturan perundang-undangan yang lama tidak berlaku, serta membuat peraturan-peraturan dibawahnya yang terkait dengan Pertembakauan (seperti peraturan-peraturan yang telah tercantum diatas) memerlukan penyesuaian ulang. Perlu diperhatikan juga bahwa wilayah penghasil
tembakau di Indonesia, 90% berada pada Jawa Tengah, Jawa Timur dan NTB (Direktorat Jenderal Perkebunan, 2015), tidak etis juga apabila Rancangan Undang-Undang Pertembakauan ini diajukan pada tataran Undang-Undang, karena berdampak secara nasional. Dengan catatan juga, padahal Rancangan Undang-Undang Pertembakauan ini masih cacat. Berdasarkan catatan Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia, Rancangan Undang-Undang Pertembakauan telah diangkat dari tahun 2011, dengan nama Rancangan Undang-Undang Pengendalian Dampak Produk Tembakau terhadap Kesehatan (RUU PDPTK) namun mengalami berbagai pertentangan baik itu dari sisi industri rokok serta fraksi-fraksi yang ada dalam DPR hingga kini mencuat kembali pada Program Legislasi Nasional prioritas 2016. Usaha untuk mengesahkan Rancangan Undang-Undang Pertembakauan ini, saat ini terkesan dipaksakan untuk memenuhi kepentingan industri rokok di Indonesia Dengan ini penulis menyatakan MENOLAK pengesahan Rancangan UndangUndang Pertembakauan disebabkan : 1. Rancangan Undang-Undang Pertembakauan bertentangan dengan citacita bangsa, yaitu untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum. 2. Rancangan Undang-Undang Pertembakauan bertujuan untuk meningkatkan produksi secara masif. 3. Rancangan Undang-Undang Pertembakauan lebih melindungi kepentingan industri rokok daripada kepentingan nasional. Semoga Tuhan Selalu Melindungi Bangsa Ini! Sumber : Hasil Susenas 2015 : Belanja Rokok Kalahkan Belanja Beras. http://databoks.katadata.co.id/datapublish/2016/08/30/hasil-susenas2015-belanja-rokok-kalahkan-belanja-beras Kronologi Rancangan Undang-Undang Pertembakauan. http://www.ylbhi.or.id/2016/06/kronologi-ruupertembakauan/
Pedoman Pengembangan Kawasan Tanpa Rokok. http://www.depkes.go.id/resources/download/promosikesehatan/pedoman-ktr.pdf Peraturan Terkait Pertembakauan (dicantumkan dalam tulisan diatas) Rancangan Undang-Undang Pertembakauan, Juli,2014 Rancangan Undang-Undang Pertembakauan Dinilai Bertentangan dengan 14 UndangUndang. http://nasional.kompas.com/read/2017/03/22/13324991/ruu.pertem bakauan.dinilai.bertentangan.dengan.14.undang-undang Statistik Perkebunan Indonesia, Tembakau , 2013– 2015. http://ditjenbun.pertanian.go.id/tinymcpuk/gambar/file/statistik/2015/T EMBAKAU%202013%20-2015.pdf Yang perlu Anda tahu dari kontroversi RUU Pertembakauan. http://www.bbc.com/indonesia/indonesia-39179264
Jalur Light Rail Transit Palembang dan Air Mancur Masjid Agung
Pada liburan kali ini, saya memdedikasikan 1 minggu Desember-Januari saya di Palembang, Sumatera Selatan untuk melihat om dan tante saya, temanteman saya, kota saya, serta (kalau sempat dan berkesempatan) ke kabupaten yang ada di Sumatera Selatan pula. Namun wish terakhir itu tidak dapat saya wujudkan karena teman-teman yang membawa mobil sedang liburan ke luar kota. Lantas saya melakukan sebisa mungkin hal yang berguna di kota tercinta, Kota Palembang. Kota Palembang akan menjadi tuan rumah Asian Games 2018 yang merupakan acara multi-event olahraga regional Asia yang akan diselenggarakan tanggal 18 Agustus 2018–2 September 2018. Nama Palembang memang sudah sangat naik tenarnya melalui Sea Games 2011, Islamic Solidarity Games 2013, Musabaqah Tilawatil Quran Internasional 2014, ASEAN University Games 2014 (laskarwongkito.com), dan akan naik kembali pada 2018 nanti dibantu dengan Light Rail Transit baru yang akan
dioperasikan demi Asian Games dan seterusnya untuk Kota Palembang. Namun beberapa orang termasuk saya masih mengherankan pembangunan LRT ini kepada kota kami dan Indonesia ini sendiri. Akankah akan menjadi transportasi yang sustainable dibantu dengan pembiayaan yang memadai, atau bangkrut dan memberi bencana kegagalan teknologi kepada kota kami dan menimbulkan kerugian ekonomi dan lain-lain.
Rumah Toko (Ruko) Warna-Warni dan Pedestrian Jalan Sudirman Palembang
Selain megaproyek Light Rail Transit yang akan melaju dari bandara ke Jakabaring dan sebaliknya, Kota Palembang sedang memberikan beberapa pembenahan kepada penampilan dan kualitas infrastruktur kota lainnya, salah satunya yang memberi dampak multiplier adalah pembenahan pedestrian dan warna cat pada ruko yang legendaris dan sejalan menuju Jakabaring Sport City, tempat terselenggaranya Asian Games 2018 kelak. Pedestrian ini berhasil menghidupkan jalanan malam Kota Palembang dan memberi warna indah pada pejalan kaki, pembeli, dan penjual di ruko yang telah dibangun sejak orang tua saya kecil (orang tua saya lahir 1964). Perindahan ini memberi titik keramaian lain setelah Benteng Kuto Besak, Jembatan Ampera, dan mall-mall kota untuk wisata malam hari Kota Palembang.
Jalur Light Rail Transit Palembang dan Air Mancur Masjid Agung
Jalur Light Rail Transit yang Bersebelahan dengan Jembatan Ampera Sungai Musi Palembang
Air mancur yang ada di depan Masjid Agung juga dengan cantiknya menyemburkan air berkilauan saat event tertentu hadir di Kota Palembang. Seperti saat malam pergantian tahun 2017 ke 2018 yang lalu, air mancur berpadu dengan tiang LRT yang ada di Jalan Sudirman.
Sesampainya di Jembatan Ampera, yakni Jembatan kebanggaan warga Kota Palembang yang sudah berdiri sejak 1962 (sejarahlengkap.com), warna penampang rel LRT yang melintasi Sungai Musi menjadi berbeda, dengan bahan yang berbeda pula. Saya yang tidak mengerti mengenai per-sipil-an pembuatan jalur LRT ini tidak mengerti dan hanya bisa menggelengkan kepala sambil bertanya-tanya kenapa harus ada perbedaan. Selain untuk keindahan dengan warnanya, kenapa harus ada perbedaan bahan, apakah karena kemudahan dalam pemasarngan, beban terhadap pondasi di sungai, atau ada hal lainnya. Apakah tidak ada kelemahan dalam perbedaan bahan atau bagaimana, saya juga kurang mengerti, namun saya hanya berharap yang terbaik untuk Palembang dan masyarakatnya sehingga terhindar dari segala masalah yang dapat menimpa dari inovasi LRT di kota Palembang.
Jalur Light Rail Transit yang Bersebelahan dengan Fly Over Mayjen H. Moh. Ryacudu
Maju sedikit dari Jembatan Ampera, setelah fly over berikutnya, terlihat lagi perbedaan bahan yang digunakan dalam pembuatan jalur LRT. Saya yang lagi-lagi tidak mengerti tentang konstruksi per-sipil-an ini hanya bisa menggeleng dan bertanya mengenai kelebihan dan kekurangan pemasangan jalur beda bahan yang dipasang di jalan yang terlihat biasa saja dan hanya di antara dua pilar.
Pilar-Pilar Jalur Light Rail Transit Palembang
LRT juga memberi tambahan pemandangan kepada Kota Palembang pada bentuk pilarnya yang mungkin memberi pertanyaan kepada orang-orang yang awam kepada ilmu sipil. Pilarnya seringkali berbentuk huruf N yakni dua pilar untuk satu jalur LRT itu. Namun apapun itu, warga Palembang hanya bisa berhadap yang terbaik kepada pemerintah dan seluruh pihak yang terlibat dalam pembangunan menuju Asian Games 2018 dan Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, dan Negara Republik Indonesia masa depan. Daftar Pustaka: Dil (red). 2017. Inilah Lima Event Internasional yang Mengangkat Nama Palembang. (Online) https://www.laskarwongkito.com/inilah-limaevent-internasional-yang-mengangkat-nama-palembang/ diakses 1 Januari 2018 Ririen. 2017. Sejarah Jembatan Ampera Palembang. (Online) http://sejarahlengkap.com/bangunan/sejarah-jembatanampera diakses 3 Januari 2018
Standar capaian kurikulum bukanlah penghalang bagi guru untuk memaksimalkan pembelajaran terhadap para siswa. Sistem pengelolaan kelas yang menekankan kepada kemampuan tiap-tiap siswa menjadi kunci utama pembelajaran. Setiap guru sangat dianjurkan untuk hafal nama-nama siswa beserta keunikannya. Ada siswa yang kuat di sisi visual, audio, gerak, dan kognitif. Guru juga seharusnya mengetahui pola asuh tiap-tiap siswa, karena hal ini akan sangat membantu guru dalam mengomunikasikan materi ajar kepada siswa dan orang tua. Dengan pengelolaan kelas dengan membentuk kelompok belajar dapat membuat setiap anggotanya berbeda sehingga siswa belajar menghormati kemampuan tema-teman sekelasnya. Dengan kurikulum pelajaran SD yang berkonsep tematik, guru harus kreatif dan memikirkan pendekatanpendekatan baru dalam mengajar. Jika pendekatannya monoton, siswa tidak bisa menangkap materi yang diajarkan. Namun, pada kenyataannya belum semua guru di Indonesia dapat mengelola kelas dengan siswa yang berbeda kemampuan. Di beberapa sekolah siswa masih dipisah berdasarkan kemampuan. Siswa yang dinilai capaian kognitifnya kurang dipisahkan dengan siswa yang berprestasi akademis. Pendidikan yang baik dapat diwujudkan melalui kerjasama setiap pihak terutama guru dan siswa. Keduanya haruslah sejalan, untuk itu diperlukan komunikasi yang baik. Banyak kasus yang ditemui ketika seorang anak memiliki karakter yang berbeda saat berada di sekolah dan rumah. Lingkungan yang terpisah terkadang membuat dirinya terbawa arus di lingkungan yang menurutnya nyaman. Padahal semestinya pembelajaran di dua lingkungan tersebut yang sejalan dapat saling mendukung untuk mewujudkan pendidikan yang lebih baik.
Ketua Umum Majeli Ulama Indone ia (MUI) KH Ma’ruf Amin, meminta kepada seluruh umat Muslim menjadikan Idul Fitri tahun ini sebagai momen untuk bersatu dan tak lupa untuk selalu meningkatkan ketakwaan. Sebagai warga negara bangsa, momen 1 Syawal ini patut untuk dijadikan momen untuk kembali menyatukan bangsa. Kemarin terjadi hal yang meregangkan, maka dari itu mari satukan kembali menjadi bangsa yang utuh, jangan sampai bercerai-berai. Sejak dulu, bangsa Indonesia memang memiliki keberagaman yang luar biasa. Bangsa ini bukan dibentuk karena adanya satu suku, agama, maupun ras melainkan atas dasar untuk menyatukan keberagaman tersebut. Sebuah rasa yang sama atas perjuangan melawan penderitaan dapat mengenyampingkan perbedaan. Kita sudah pernah berserikat, berkomitmen untuk menjalankan negara ini bersama-sama. Namun, akhir-akhir ini seakanakan banyak yang hilang dari sebuah makna dari persatuan. Bhineka Tunggal Ika termaknai hanya sebagai kata-kata. Provokasi menjadi alat bagi pihakpihak tak terlihat nan jauh disana. Lalu apa yang bisa kita lakukan sebagai warga negara? Banyak hal yang mungkin tidak besar tetapi bisa berpengaruh terhadap negara yang telah hilang rasa ini. Sebuah rasa mensyukuri segala perbedaan. Menjadikannya kekuatan. Memahami bahwa apa yang sejak dulu diperjuangkan adalah demi persatuan tanah air dari Merauke hingga Sabang. Jangan menjadi salah satu penyebab kemunduran bangsa. Belajar dari sejarah, untuk menyongsong masa depan yang mencintai perbedaan.
Arak-arakan wisuda di Kampus Gajah — April 2017, dokumtasi salah seorang teman
Sudah berlalu, malam yang dinanti sudah dilewati, entah atau sedang dalam mimpi menanti esok saat mendapat nama baru. Seberapa besar penantianmu? Tanya sendiri dan teruslah menikmati. Bukan malam, selamat pagi kuucap dari sebuah ruang kecil tempat mengadu letih saat menutup hari. Ruang yang benar terasa sebagai ruang saat tidur lelap dan esoknya tidak ada tuntutan yang harus dikerjakan. Tetapi tuntutan tidak akan pernah berhenti sampai aku berhenti nanti. Perhentian kekal atau berpulang ke pangkuanNya, ya benar-benar berhenti. Pagi ini aku hendak berbicara tetapi mengungkapnya tanpa suara, kembali lagi bagiku diam dan mengerti sendiri adalah salah satu kepuasan yang sulit diterima orang lain tetapi bermakna bagi penikmatnya. Maaf bagi yang suka bersuara, kalian tetap istimewa dapat mengungkapnya secara lisan. Tetapi jangan kawatir bagi yang tidak suka bersuara karena kata adalah jawabnya. Sudah dua tahun menyandang nama sebagai mahasiswa. Entahkah aku pantas disebut mahasiswa atau tidak siapa yang tahu, bahkan jiwa yang menyandangnya pun tidak tahu betul apa yang sedang dirasakan sebagai mahasiswa. Sudah lupakan, aku hanya ingin rasa yang masih hambar itu dapat diobati dihari setelahnya. Entah esok saat mata masih membuka dan
kembali menjalani rutinitas harian atau bahkan kelak seperti salah satu dari mereka. Mereka yang sudah dan akan mengenang apa yang telah ditabur dan dituai selama menjadi mahasiswa. Kesan terindah saat mata boleh menatap gelora yang keluar dari jiwa pembesar seperti mereka. Aku? Ya aku dalam bayang dan senandu merdu yang mengintai secara diam-diam. Jangan salahkan aku untuk mencuri sedikit kisah yang pada dasarnya belum kurasakan. Berharap bayang ini akan segera hilang ditelan sinar agar penikmat sepertiku dapat sadar akan kenyataan belum dan akan tiba saatnya. Kemarin diawal bulan keempat dalam tahun ini aku mendapati diri dalam keramaian, bahkan sangat ramai jauh dari hari yang biasa aku lalui. Ramainya tidak hanya dibanjiri mahasiswa beralaskan Gajah duduk. Mengapa? Karena hari itu adalah hari yang dinanti mereka yang kusebut sudah dan akan mengenang. Mendapat gelar baru setelah sekian lama berjuang dalam satu tugas yang rasanya seperti rutinitas akan membuat siapa saja yang mengerjakannya berharap tugas itu dapat berlalu secepat mungkin karena ketika tugas tersebut selesai maka pintu yang kian terasa ditutup rapat sudah terbuka dan sipembuat tugas dapat pergi kemana saja atau bahkan berlari dengan kecepatan super hingga tak terlihat lagi di peredaran. Aku kembali bertanya apa yang mereka rasakan? Suka, duka, gelisah atau lainnya? Bertanya pada satu dua yang sudah mengalami masih membuatku berada dalam abu-abu. Ini salah atau tidak, kutarik sebuah kesimpulan bahwa jawab yang pasti akan aku dapat kelak dan rasanya pun akan terbayar. Tinggal menunggu saatnya tiba tetapi untuk menunggu pun dibutuhkan sebuah kesetiaan. Hahaha, entahlah kuharap begitu. Kembali teringat pesan dari salah seorang yang berdiri di mimbar saat aku mengikuti ibadah, ya bagiku ini adalah salah satu jawaban pemberian Tuhan dari pertanyaan konyolku. Pertanyaan yang sudah sering aku tanyakan, bahkan tanpa sengaja aku pernah meneteskan airmata. Ini bukan soal ajaran agama yang aku anut dan perbedaan dengan agama lainnya apalagi soal langgar melanggar tetapi makna dari sebuah pesan penting bagi dunia. Karena bagiku agama bukan penyelamat manusia, kenyataannya agama pun dicipta oleh manusia. Dapatkah manusia menyelamatkan manusia? Tidak, jadi tak perlu pusing memusingkan diri dan berkoar kesana kemari mempersalahkan agama. Yang terpenting adalah ketika Anda dan saya tau jalan yang benar yaitu Pencipta dan Penyelamat dunia. Selain itu jangan
bohongi diri atas kebenaran yang ada, kataku lembutkan saja hati dan rasakan semua yang dapat diterima sampai saat ini. Intinya jangan menyombong soal tau menau apalagi sombong soal agama. Sore itu dia yang berdiri di mimbar berbicara ambisi (A strong desire to do or achieve something). Hem, ambisi yang sejatinya tidak perlu dipungkiri karena setiap kita memiliki ambisi. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia ambisi adalah keinginan (hasrat, nafsu) yang besar untuk menjadi (memperoleh, mencapai) sesuatu (seperti pangkat, kedudukan) atau melakukan sesuatu. Selain itu berambisi berarti berkeinginan keras mencapai sesuatu (cita-cita dan sebagainya). Setelah beberapa menit berusaha mencerna aku sadar dan memang benar bahwa ambisi dapat membangun dua nilai dalam diri manusia. Pertama, nilai yang benar jika ambisi itu berada dalam koridor yang tepat dan tentunya akan mendatangkan kebaikan. Kedua, nilai yang salah bila ambisi berada dalam koridor yang tidak tepat dan tentunya akan mendatangkan kekecewaan. Ambisiku yang dahulu sempat membuatku melakukan pergerakan yang aneh dan terkesan memalukan, ya ambisi yang ditabur sejak menduduki bangku Sekolah Dasar. Tetapi entah mengapa seiring dengan bertambahnya usia aku merasa aku tidak berambisi, bahkan untuk sekedar menuliskan resolusi setiap tahun baru tiba aku merasa hal itu membosankan. Lalu bagaimana apabila aku tidak memiliki ambisi? Itulah yang aku pertanyakan dan jawabannya adalah aku tidak sadar sebenarnya sampai detik ini pun aku masih memilikinya tetapi rasa yang timbul dari ambisiku ternyata tersembunyi ditelan tekanan yang aku jalani. Dunia apakah kalian juga merasakan hal yang sama denganku? Semoga tidak, berharap kita tetap berambisi untuk mencapai apa yang kita harapkan dan tidak lupa ambisi yang kita tanam tetap berada dalam koridor yang tepat. Bagaimana caranya? Pertama, tinjau kembali ambisi yang diharap dan teruslah merevisinya apabila timbul sesuatu hal yang membuat kita menyimpang kepada faktor lain selain faktor pendukung ambisi itu. Kedua, taklukkan ambisi padaNya karena kita bukanlah siapa-siapa istilah lainnya “Man ro o e , God di o e � bagi u alimat itu e erti I’m not belong to myself. Ketiga, ambisi harus membuat kita menerima keadaan kita apa adanya dan mengakui keunikan sesama kita seperti adanya naik turun dalam berkehidupan. Keempat, ambisi hendaknya melahirkan tindakan yang memuliakan namaNya.
Untukmu yang sudah dan akan mengenang, selamat atas tercapinya ambisi yang sudah kalian rindukan dan selamat menikmati ambisi berikutnya. Untuk Anda dan saya yang belum mencapai salah satu ambisi itu tenanglah tetap kerjakan harimu dengan syukur karena semua ada waktunya. Sebagai penutup tulisan yang menurutku tidak seberapa dibanding mereka yang ahli dalam merangkai kata apabila kita berani berambisi untuk sebuah harapan atau yang sedang dicita-citakan maka beranilah juga menikmati proses yang ada. Entah proses yang menjadikan diri terluka atau bahagia. Tetaplah setia dan jalani dengan cinta walaupun sebenarnya cinta itu men a it an Se erti ata Mot er Tere a “Love mean to be illing to give until it urt � Selamat menikmati dan berambisi. Bandung, 5 April 2017 Pagi yang telah menjadi sore dari Penikmat dan penanti
Sebenarnya sudah lama, tapi aku memendam dalam diam. Sebenarnya aku tertawa tapi tertawa dalam diam, dan sebenarnya sudah akan menjadi biasa bila aku berhenti berdiam. Sore ini, aku kembali pada posisi ku dahulu sebelum libur tiba, duduk menyender di selasar sebuah gedung. Awalnya memaksa kaki melangkah dan merasa minggu sore ini membuat tubuhku terasa kaku. Kaku? Entahlah, sepertinya lelah sekali. Tetapi tidak bagi mata yang diwarnai berbagai jenis penglihatan. Pertama, aku kembali melihat dan merasakan tawa disertai teriak beberapa mahasiswa yang juga duduk sepertiku bedanya mereka berkumpul membentuk sebuah lingkaran, entahlah sepertinya mereka sedang berdiskusi tentang sebuah acara besar. Kedua, aku tersenyum karena melihat beberapa mahasiswa lain mewarnai lapangan basket. Seperti kataku kemarin, mereka menghabiskan hari untuk bersenda gurau bersama bola yang diadu entah kemana. Ketiga, aku melihat orang yang berlalu-lalang membawa makanan, sebuah kotak atau hanya berjalan sambil menunduk, mungkin saja dia sedang memikirkan sesuatu hal. Kuharap dia tidak tersandung, ya begitulah. Sore akan menjadi malam, setidaknya aku akan mengungkapkan cerita lama di liburan yang lalu. Kisahnya dimulai sejak tanggal 26 Desember 2016, lima hari setelah aku menapakkan kaki di rumah tercinta. Kemarin suasana nya sedikit berbeda, pasalnya aka ada acara penyatuan dua keluarga, akibat bertemunya dua insan. Hahhaa, bagiku hal ini cukup menarik karena akan menjadi pengalaman pertama ikut terlibat didalamnya, menyusuri adat dan tata caranya yang begitu menyita waktu, tenaga, perasaan atau apa pun lah sejenisnya. Aku tidak akan membahas acara ini dan itu karena kali ini aku hendak mengungkapkan kalimat yang diucapkan semua orang yang kutemui. Taukah kamu? Dulu aku begitu tertarik akan dia, dulu aku sangat menanti bilamana mimpi menjadi kenyataan. Dulu aku begitu bahagia bila ia terus diperdengarkan atau lebih bahagia jika mereka menyebutku dengan sebutan dia. Tapi seiring berjalannya waktu aku mulai sadar, aku tidak pantas untuk
nya, dia terlalu istimewa dan aku juga tau aku takkan mampu bila berada disisinya. Dia, ya dialah yang terus mewarnai pendengaranku saat liburan berlangsung. Dia si Arsitek Wilayah dan Kota. Sedikit menggelitik karena kata yang tepat mendampingi Wilayah dan Kota adalah Perencana atau biasa disebut Planner. Aku sudah menjelaskan begitu rupa, bahkan kugunakan pengertian dari Kamus Besar Bahasa Indonesia. Arsitek adalah ahli dalam merancang dan menggambar bangunan, jembatan, dan sebagainya, biasanya sekaligus sebagai penyedia konstruksinya. Sementara perencana adalah penyusun rencana (konsep, cerita, uraian, dan sebagainya); pembuat rencana (yang merencanakan); perancang. Tetapi apa daya mereka juga tak mengerti maka kujelaskan dengan bahasaku yang dibumbui pengalaman mendengar penjelasan dari salah seorang kakak saat mengikuti sebuah kegiatan dari himpunan mahasiswa tempat ku berada. Planologi berasal dari dua buah kata yakni plano yang artinya rencana dan logos yang artinya ilmu. Sehingga Planologi adalah ilmu yang mempelajari tentang perencanaan wilayah dan kota dan perlu diingat Planologi tidak merancang bangunan per bangunan, tetapi merencanakan suatu kota atau wilayah. Setelah kujelaskan sedemikian rupa aku kembali diam. Mau dikata apa kenyataannya yang lebih dikenal dan sering diperbincangkan oleh banyak orang adalah si Arsitek, Arsitektur dan pernak-pernik lainnya. Jujur aku benar-benar terdiam aat ala eorang diantara mere a mulai ber ata “Begi en a lin, lenga e kataken ndu nggo kueteh kai ertina Arsitek entahpe Planner. Aku pe nggo kueteh duana enda la seri. Tapi ugapa pe nindu pengelebuhen sipasna bandu eme Ar ite Kota” Ha a a, amu tida a an mengerti arti ba a a ini, maka kucoba mengartikannya dengan bahasa Indonesia. Demikian artin a, “Dengar lin… Sebenarn a a u tau a a itu Ar ite demi ian juga Planner. Bahkan aku tau jelas perbedaan keduanya. Tapi entah mengapa aku lebi enang men a amu dengan ebutan i Ar ite n a Kota’’ Setelah hitungan detik tiba-tiba aku tersenyum. Seakan rasa jengkel ku terhadap mereka hilang. Aku sadar ternyata ada yang tau bahwa dulu ku sempat menginginkan nama itu. Hahahha, namanya hidup beginilah. Ketika kita berada di posisi yang tidak kita inginkan atau ketika sesuatu yang membuat kita sedih terjadi maka akan ada rasa kecewa padahal jauh dibalik itu ada rencana yang sudah ditetapkan Sang Pencipta.
Dulu, dan itu hanya akan menjadi waktu yang sudah lalu. Sekarang semenjak aku menjalaninya aku bahkan berpikir apa jadinya bila aku berada disana? Oh, akankah aku bisa tertawa puas, akankah aku bisa bertahan? Atau akankah aku bisa menulis seperti sekarang ini? Tetapi benar atau tidak ada banyak diluar sana yang juga mengalami nasib sepertiku. Tidak hanya soal studi, diluar sana ada lebih banyak orang yang mengalami kejadian yang tidak mereka harapkan. Bagaimana dengan kehilangan pekerjaan, uang, barang atau bahkan kehilangan orang yang kita kasihi? Bagaimana bila rencana yang kita susun sedemikian rupa ternyata hancur berantakan atau tidak terlaksana sedikitpun. Bagaimana? Bahkan yang paling menyedihkan adalah ketika kita yang merasakan hal tersebut malah mendapat nasehat atau kata-kata penyejuk dari orang lain. Entah mereka sudah pernah merasakannya atau belum samasekali. Memang wajar karena kita hanyalah manusia. Kita tidak akan mampu menentukan segalanya bahkan untuk bersin saja tak satu pun dari kita mampu mengatur kapan waktu yang tepat agar tak menggangu aktivitas yang kita lakukan. Berbicara soal nasehat atau kalimat penyejuk yah itu salah satu kondisi alamiahnya manusia. Sama seperti buku yang sering kubaca berbahagialah saat orang lain berbahagia dan berdukalah saat orang lain juga berduka. Bayangkan apa yang akan terjadi saat seorang menangis bersedih kita malah tertawa terbahak-bahak. Tetapi kamu tau, kali ini aku hanya mampu berkata bagaimana bila kita terus meratapi hal itu? Tidak akan ada artinya, malah akan memperburuk kondisi kita. Bahkan sakit penyakit akan muncul dibaliknya. Hem, kusebut saja padang gurun. Ya, aku berada dipadang gurun dan tak tau arah tetapi bila ku hanya menangis ditengah panasnya padang gurun itu maka aku tidak akan pernah menemukan sesuatu apapun. Percayakah kamu dipadang gurun pun akan ada mata air. Hahha demikian aku menghibur diri lewat surat cinta Pencipta, nasehat, buku atau kotbah yang disampaikan pemuka agamaku. Malam akan tiba, untukmu yang juga pernah mengalami hal yang sama sepertiku atau bahkan kamu yang masalahnya lebih besar dariku aku hanya ingin sampaikan semua indah pada waktuNya. Dariku yang duduk di selasar sebuah gedung sambil mengenang waktu yang lalu. Bandung, 22 Januari 2017 Tri Wulandari si pecinta Padang Gurun
Ada yang sadar kamera Bulan Mei 2017 menjadi awal perkenalanku dengan sebuah kampung kota, tempat di mana warganya saling bercengkerama di balik ramai dan megahnya heritage Braga. Kala itu, segarnya Senam Kampung Kota mengawali rangkaian pengmas kami, divisi Sosial Masyarakat HMP di RW 07 Gang Banceuy, Braga. Tak kurang dari 20 warga datang pagi itu, dan bagi kami jumlah tersebut tidaklah buruk untuk sebuah awal. Singkat cerita, berminggu-minggu kami datang dan bermain ke Braga (RW 07), mengajarkan anak-anak bahasa inggris, hitung-menghitung hingga memperkenalkan mereka Baby Shark dan joget-jogetan berfaedah (sambil belajar bahasa inggris) lainnya. Berlima, berdelapan atau bersepuluh. Tidak masalah, kami kadung janji untuk terus kembali.
Satu dari sedikit foto (yang ada) saya(nya) selama di Braga
Senyum, canda dan tawa bersama setiap personanya selalu sukses menghibur kami dari kepenatan perkuliahan.
Kolaborasi bersama karang taruna pun dilakukan melalui kegiatan peringatan 17 Agustus.
Tak lupa, koordinasi selalu kami lakukan bersama ibu PKK untuk sebuah rencana besar di akhir kegiatan. Rasanya seperti kembali KKN bagiku, karena kegiatan kami bersama anak-anak, karang taruna dan ibu PKK. Sabtu (11/11) kemarin, menjadi salah satu hari paling berkesan bagi kami (atau bagiku). Setelah berbulan-bulan lamanya, tibalah saat kami menunjukkan pada warga Braga (dan warga HMP lain) bahwa kami ada dan tela mela ulan e uatu Sebua acara bertaju “Fe tival Kam ung Maroon� un digelar dengan er ia an e tra ing at di tenga badai tuga yang melanda. Dinamisasi mata acara yang terjadi sempat membuatku pesimis akan keberlangsungannya. Sempat ingin menyerah saja, tapi perjuangan ini sudah (akan) sampai ujungnya, batinku. Tapi, biidznillah, akhirnya terwujud juga acara not-so-called festival ini di malam yang cukup dingin namun hangat. Dingin, karena hujan deras yang mengguyur sore sebelumnya serta hangat, karena riuh-ramainya suasana ditambah secangkir thai tea ala-ala + gorengan dari tim konsum (tengkyu!).
Menggemaskan sekali, bukan?
Pengalaman pertama bagi sebagian besar mereka
Yang sukses menggoyangkan RW 07 1 jam lamanya!
Pembuatan thai tea ala — ala
Meski tidak banyak massa kampus yang datang, namun aku pribadi merasa bangga karena ada sekelompok orang yang akibat macetnya jalan sampai berjalan dari kampus ITB ke Braga hanya untuk turut memeriahkan FKM ini wohoo! Sejumlah penampilan dari warga kampung kota yang tampil sukses menyihir kami semua yang ada di sana. Bergoyang, berdendang semuanya seolah hari esok tidak ada deadline saja (yang nyatanya banyak polll). Ah, rasanya ingin sekali FKM berlangsung lebih lama lagi, bukan hanya satu malam saja. Sebagai penutup, aku sangat bersyukur dan berterimakasih karena Festival Kampung Maroon tidak mungkin terwujud jika tanpa izin Allah SWT, kerjasama dan kerja keras kita semua. Terimakasih, karena telah memberiku kepercayaan untuk menjadi bagian dari tim ini sejak awal. Terimakasih, karena sudah tidak pernah protes dan marah ketika aku ngaret atau kerjanya kurang memuaskan.
Terbaik!
Dan terimakasih, karena sudah memberi pengalaman kerja tim yang menyenangkan (meski kadang wang wang wang). Sukses selalu untuk kita, di manapun kaki masing-masing memilih tapaknya! PS: Jangan tagih aku pr yang terakhir itu ya, hehe — 15415080 —
PENDAHULUAN Peningkatan densitas penduduk per kilometer persegi menunjukkan adanya kepadatan populasi di kota-kota besar di Indonesia. Di Provinsi Jawa Barat sendiri, tiga kota dengan laju pertumbuhan penduduk tertinggi adalah Kota Bekasi, Kota Cimahi, dan Kota Bandung. Hasil Sensus Penduduk 2010 menunjukkan Jawa Barat dengan luas 37.116,54 kilometer persegi, memiliki kepadatan penduduk mencapai 1.159 jiwa perkilometer persegi. Sedangkan, densitas Kota Bandung sendiri sejumlah 14.288 jiwa perkilometer persegi. Laju pertumbuhan penduduk Kota Bandung pada tahun 2010 sebesar 1,89%, jauh melampaui standar nasional. Pada tahun 2015, angka ini menurun menjadi 1,5%. Peningkatan kepadatan penduduk di Kota Bandung ini, tidak hanya disebabkan oleh tingginya angka kelahiran, namun tingginya angka migrasi justru menjadi penyebab utamanya (Sugilar, 2014). Faktor interest utama terjadinya migrasi adalah motif ekonomi. Dari model deskripsi Todaro, disebutkan bahwa arus migrasi berlangsung sebagai tanggapan terhadap adanya perbedaan pendapatan antara kota dan desa. Pendapatan yang dimaksud adalah angka pendapatan harapan (expected income), bukan pendapatan aktual. Migran mempertimbangkan dan membandingkan peluang kerja yang tersedia bagi mereka di desa dan kota, lalu memilih salah satu yang dianggap dapat memaksimumkan keuntungan yang diharapkan dalam jangka waktu yang lebih singkat. Sehingga, selisih pendapatan antara di desa dan kota dapat menjadi salah satu acuan untuk memproyeksikan angka migrasi. Tingginya angka migrasi di Kota Bandung berpengaruh pada pergerakan ekonomi kota. Laju perekonomian Kota Bandung cenderung meningkat dalam lima tahun terakhir. Pertumbuhan perekonomian berbanding lurus dengan jumlah transaksi yang dapat dilihat dari peningkatan jumlah unit usaha. Unit usaha yang paling banyak secara statistik di Kota Bandung, ada dalam lingkup ekonomi menengah tengah dan ekonomi menengah ke bawah. Menurut data yang dihimpun, kepemilikan unit usaha dalam sektor
ekonomi menengah tengah dan ekonomi menengah ke bawah, dikuasai oleh pendatang dari luar Kota Bandung. Hal ini menunjukkan bahwa migran memiliki kontribusi yang signifikan terhadap pergerakan perekonomian Kota Bandung. Esai ini terdiri dari tiga bagian. Yaitu bagian pendahuluan, isi, dan kesimpulan. Pendahuluan memaparkan mengenai topik penulisan, permasalahan yang dikaji, dan pernyataan yang ingin disampaikan oleh penulis. Isi menjelaskan tentang keadaan perekonomian Kota Bandung dan relasinya dengan angka migrasi yang tinggi di Kota Bandung. Kesimpulan menyatakan hasil dari analisis penulis secara singkat. KONDISI MIGRAN KOTA BANDUNG Salah satu faktor yang menjadi melatarbelakangi datangnya migran ke Kota Bandung adalah tersedianya lapangan kerja di kota ini. Kota Bandung memiliki aktivitas yang beragam, sehingga banyak para penduduk dari wilayah lain datang untuk dan mencari pekerjaan disini. Jumlah angkatan kerja Kota Bandung tahun 2012 mengalami peningkatan sebesar 3,70 % persen jika dibandingkan dengan tahun 2011. Sedangkan penduduk yang berstatus bekerja sebanyak 1.064.167 orang atau sekitar 90,83 % dari total penduduk. Pada tahun 2011, angkatan kerja di Kota Bandung tercatat sebanyak 1.129.744 tenaga kerja dan meningkat menjadi 1.171.551 tenaga kerja di tahun 2012. Pada tahun 2012, tingkat pengangguran sebesar 9,17 % dan mengalami penurunan dari sebesar 10,34 % pada tahun 2011. Hal ini mengindikasikan bahwa secara makro, tingkat perekonomian dan penyediaan lapangan pekerjaan mengalami perbaikan. Sektor pariwisata di Kota Bandung tumbuh dengan baik, terutama setelah dilangsungkannya Konferensi Tingkat Tinggi Asia Afrika (KAA) ke-60. Pintu di sektor jasa terbuka lebar mengingat mobilitas tinggi penduduk Kota Bandung dan komposisinya yang heterogen. Migran di Kota Bandung yang berasal dari desa, atau wilayah yang rata-rata pendapatannya lebih kecil dari Kota Bandung, sebagian besar bekerja di sektor ekonomi menengah. Migran yang datang dengan kondisi ini, memandang bahwa sektor industri bukanlah sektor yang meguntungkan bagi mereka. Dengan latar belakang mereka, para migran akan berakhir sebagai buruh dalam industri besar. Sedangkan mereka datang ke Kota Bandung untuk meperbaiki kondisi keuangan keluarga. Selain itu, untuk
masuk ke dalam pabrik besar, mereka harus melalui berbagai prosedur rekruitmen yang ditetapkan oleh pabrik. Salah satunya, adalah domisili mereka di Kota Bandung. Seperti yang telah umum diketahui, bahwa migran cenderung memiliki keengganan untuk berurusan dengan kantor sipil. Meningkatnya angka migrasi, membuat pemerintah Kota Bandung selekitf dengan pendatang baru. Sedangkan migran memeliki keharusan untuk memenuhi kebutuhan dalam rangka mempertahankan kelangsungan hidup. Hal ini membuat migran memikirkan lapangan kerja yang dengan cepat menutup biaya kedatangan dan cicilan hidup mereka di Kota Bandung. Walaupun Kota Bandung menjanjikan peluang kerja yang baik, harga kebutuhan hidup juga relatif lebih tinggi daripada wilayah lain di Pulau Jawa. Menggunakan harga sembako resmi di pasaran yang dikeluarkan pemerintah daerah sebagai sampel, dapat dilihat perbandingan harga kebutuhan pokok di Kota Bandung dengan Jawa Timur dan Jawa Tengah. Interval harga beras medium di Kota Bandung dengan daerah-daerah di Jawa Timur dan Jawa Tengah terpaut 500 rupiah hingga 1000 rupiah, daging ayam terpaut 1000 rupiah hingga 3000 rupiah, dan cabe merah terpaut 1000 rupiah hingga 4000 rupiah. Memperhatikan harga sampel tersebut, jika migran tidak segera menemukan posisi mereka dalam perekonomian, maka dengan cepat pula migran akan tersisihkan dari kehidupan Kota Bandung yang layak. SEKTOR EKONOMI MENENGAH KOTA BANDUNG Selain sektor industri, terdapat juga sektor ekonomi menengah tengah dan ekonomi menengah ke bawah. Di kota ini bertebaran komunitas yang mengorganisir usaha kecil menengah. Untuk mengikuti komunitas semacam ini tidak diperlukan prosedur yang panjang, sehingga migran dapat masuk dengan mudah. Di Kota Bandung sendiri, telah menjamur Koperasi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Pertumbuhan koperasi di Kota Bandung tahun 2012 dibandingkan tahun sebelumnya meningkat sekitar 3,00%. Data tahun 2012 menunjukkan jumlah koperasi di Kota Bandung yang berstatus aktif sebanyak 2.046 (Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kota Bandung, 2012). Lalu, anggota koperasi yang terdata sampai saat ini sekitar 567.000 dengan aset yang dimiliki sekitar 5,9 triliun dan sisa hasil usaha sekitar 882 miliar. Dengan biaya ini, koperasi-koperasi di Kota Bandung mampu menampung tenaga kerja sekitar 3.207 orang.
Berawal dari pengalaman dan modal yang disediakan oleh koperasi, migran dapat merintis usahanya sendiri. Sehingga dari tiga sektor perekonomian, keterlibatan tertinggi migran ada dalam sektor ekonomi menengah. Baik ekonomi menengah tengah maupun ekonomi menengah ke bawah. Pelaku sektor ekonomi menengah ke bawah dan menengah tengah di Kota Bandung meliputi usaha perdagangan, kaki lima, usaha pengolahan karya, pelayanan jasa, dan berbagai jenis Usaha Kecil Menengah (UKM). Berbagai jenis usaha diatas mudah diakses konsumen sehingga banyak migran yang memutuskan terjun dalam usaha-usaha tersebut. Baik usaha menengah tengah, usaha menengah kecil maupun industri memiliki kontribusi dalam pergerakan perekonomian Kota Bandung. Ketiga sektor ini merupakan penyangga perekonomian kota yang akan mengangkat indeks pendapatan penduduk. Namun dalam statistik, jumlah usaha kecil dan usaha menengah masih mendominasi jumlah usaha yang ada di Kota Bandung. Jumlah unit usaha kecil yang terdaftar di Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kota Bandung pada tahun 2011 sebanyak 10.067 unit. Untuk usaha menengah, pada tahun 2011 tercatat sejumlah 1.914 unit usaha. Sedangkan industri besar sendiri ada 146 unit. Berdasarkan mata pencaharian penduduk, jumlah penduduk Kota Bandung yang bekerja dalam industri pengolahan memiliki presentase terbesar diantara 15 unit usaha yang lain (BPS Kota Bandung, 2012). Industri pengolahan adalah salah satu unit usaha unggulan dalam lingkup ekonomi menengah Kota Bandung. Presentase penduduk yang bekerja dalam industri pengolahan sebesar 28,37%. Angka ini disusul oleh perdagangan pada angka 18,49%. Pusat industri pengolahan ada di Kecamatan Margahayu yang cenderung dekat dengan Kota Bandung. Dari fakta tersebut, bisa diartikan bahwa industri pengolahan turut menjadi penopang pergerakan ekonomi Kota Bandung. Angka-angka tersebut sudah meningkat dari tahun sebelumnya, sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa perkembangan jumlah unit usaha di Kota Bandung berbanding lurus dengan peningkatan jumlah penduduk. Sedangkan, kontribusi terbesar dalam peningkatan jumlah penduduk di Kota Bandung didapat dari peningkatan angka migrasi. Jumlah tersebut memberikan kontribusi yang sangat besar bagi kegiatan ekonomi. Tumbuhnya perekonomian dapat terlihat dari tingginya perputaran transaksi ekonomi yang terjadi di Kota Bandung. Dari awal tahun hingga bulan Mei 2015, sudah ada sudah Rp 57,8 triliun transaksi ekonomi.
Tingginya jumlah ini meningkat seiring dengan dibukanya unit-unit usaha baru di Kota Bandung. Agar terjadi sebuah transaksi, selain penyedia barang dan jasa, tentulah harus ada konsumen yang bersedia menggunakannya. Jumlah konsumen juga mengalami peningkatan karena banyaknya turis dan pendatang tidak tetap seperti mahasiswa. POSISI MIGRAN DALAM PERTUMBUHAN EKONOMI KOTA BANDUNG Pertumbuhan ekonomi dapat dilihat dari angka LPE yang didapatkan dari data PDRB. Berdasarkan data Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kota Bandung tahun 2012, pertumbuhan ekonomi Kota Bandung dari tahun 2012 mengalami kenaikan. Pada tahun 2011 kenaikannya 19,65% sedangkan pada tahun 2012 mengalami kenaikan menjadi 21,00% (BPS Kota Bandung, 2012). Sehingga, presentase Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) di Kota Bandung pada tahun 2008–2012 menunjukkan peningkatan. Pada tahun 2008, angka LPE Kota Bandung sebesar 8,17 % dan tahun 2012 mengalami kenaikan menjadi 9,40 % (BPS Kota Bandung, 2012). Angka LPE Kota Bandung lebih tinggi dari angka LPE secara nasional. Rerata LPE Kota Bandung adalah sebesar 8,90 %, sedangkan rerata LPE Indonesia sendiri ada pada angka 5,98 %. Hal ini menunjukkan bahwa kondisi perekonomian di Kota Bandung relatif lebih baik dari ekonomi nasional. Telah disebutkan sebelumnya bahwa migran lebih banyak berkontribusi dalam ekonomi Kota Bandung dalam sektor ekonomi menengah tengah dan ekonomi menengah ke bawah. Kejelian dan sudut pandang migran dalam menganalisis pasar, melebihi kemampuan penduduk asli (etnis Sunda) membuat usaha menengah tengah dan usaha menengah kecil didominasi oleh migran. Dalam sejarah disebutkan bahwa sejak tahun 1930, pendatang mulai berdatangan ke kota ini untuk memulai usaha. Secara historis, ditengarai bahawa setelah era kemerdekaan, kontribusi etnis Sunda dalam ekonomi semakin menyusut. Salah satu indikasi mengecilnya peran penduduk pribumi Bandung adalah data kepemilikan usaha yang ada di kota ini. Usaha dalam lingkup ekonomi menengah tengah dan menengah kecil di Kota Bandung sejak tahun 1970, lebih dari setengahnya telah dikuasai oleh migran. Sehingga, ketika angka migrasi ke Kota Bandung terus bertambah, maka jumlah unit usaha yang dimiliki migran juga relatif mengalami peningkatan hingga sekarang.
Ditinjau dari jumlah kepemilikan usaha yang didominasi, migran di Kota Bandung cenderung telah mandiri secara finansial. Posisi migran di Kota Bandung menguntungkan Kota Bandung dalam peningkatan angka Produk Domestik Regional Bruto (PDRB). Melihat dari kepemilikan usaha ekonomi menengah dan pertumbuhan ekonomi Kota Bandung, layak dikatakan bahwa kontribusi migran dalam pertumbuhan ekonomi Kota Bandung tergolong signifikan. KESIMPULAN Laju pertumbuhan penduduk Kota Bandung paling banyak dipengaruhi oleh migrasi. Migran di Kota Bandung cenderung memosisikan diri di sektor perekonomian menengah. Angka migrasi yang tinggi di Kota Bandung mempunyai pengaruh yang signifikan pada pergerakan ekonomi menengah. Sektor ekonomi menengah memiliki jumlah unit usaha yang paling besar di Kota Bandung. Hal ini berimplikasi pada tingginya kontribusi sektor tersebut dalam pertumbuhan ekonomi. Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) di Kota Bandung diatas rata-rata LPE nasional yang menunjukkan baiknya kondisi perekonomian Kota Bandung secara regional dibanding kondisi perekonomian nasional. Berdasarkan data dan analisis yang dilakukan, migran memberikan keuntungan bagi Kota Bandung dari segi ekonomi. Penduduk pribumi Bandung (etnis Sunda) memiliki kontribusi yang lebih kecil dalam pertumbuhan ekonomi menengah Kota Bandung dibanding dengan migran. Artinya, penduduk asli memiliki tantangan yang lebih besar seiring dengan peningkatan jumlah migran. Mereka harus menghadapi persaingan lapangan kerja dengan migran yang semakin ketat. Etnis Sunda harus mampu mengimbangi peran migran dalam pertumbuhan ekonomi agar identitas asli Kota Bandung tidak bergeser walaupun terjadi peningkatan jumlah migran. Meski keberadaan migran termasuk menguntungkan Kota Bandung dari sisi ekonomi, esai ini tidak meninjau keberadaan migran dari sisi kehidupan sosial. Sehingga, dari esai ini tidak dapat ditarik pernyataan bahwa memiliki banyak migran menguntungkan terhadap kondisi Kota Bandung secara komprehensif.
DAFTAR PUSTAKA Buku: Bidang Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik Badan Pusat Statistik Jawa Barat. (2014). Jawa Barat dalam Angka 2014, Jawa Barat in Figures 2014. Bandung: Badan Pusat Statistik Jawa Barat. Todaro, Michael P. dan Stephen C. Smith. (2011). Economic Development. New Jersey: Prentice Hall. Skipsi/Tesis/Disertasi: Ryansha, Erlangga. (2014). Studi Kelas Menengah di Indonesia dalam Perspektif Ekonomi Politik: Kasus Kota Bandung. Bogor: Institut Pertanian Bogor. Internet: Disperindag Jatim. (2016). Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Barang Pokok di Jawa Timur, Harga Rata-rata Bahan Pokok dan Penting di Jawa Timur. http://www.siskaperbapo.com. Diakses tanggal 24 Februari 2016. Forum Koordinasi Pengendalian Inflasi. (2016). Harga Rata-rata Komoditas di Jawa Barat. http://www.priangan.org. Diakses tanggal 24 Februari 2016. Galamedia. (2015). Penduduk Jabar bisa mencapai 92 Juta, Migrasi Penyumbang Paling Tinggi. http://www.galamedianews.com. Diakses tanggal 18 Februari 2016. Pikiran Rakyat. (2015). Pertumbuhan Penduduk Jabar Masih diatas Standar Nasional. http://www.pikiran-rakyat.com. Diakses tanggal 18 Februari 2016. Tim Pengendalian Inflasi Daerah Provinsi Jawa Tengah. (2016). Sistem Informasi Harga dan Produksi Komoditi. http://www.hargajateng.org. Diakses tanggal 24 Februari 2016.
Kota Idaman, merupakan dua kata yang dipilih sebagai sebuah semboyan, re re enta i dari “rumah”, tem at dila ir an dan dibe ar an bagi enuli , Kota Banjarbaru. Berpedoman dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, penulis menganalogikan semboyan sebagai sebuah anak panah yang siap dilesatkan untuk meraih arah yang dituju dan diidamkan. Maka, wajar tercetus sebuah pertanyaan, sudahkah Kota Banjarbaru mencapai, atau setidaknya melaju menuju sebuah kota yang diidam-idamkan? Semboyan/sem·bo·yan/ perkataan atau kalimat pendek yang dipakai sebagai da ar tuntunan ( egangan idu ); inti ari uatu u a a dan ebagain a — Kamus Besar Bahasa Indonesia Ma na “idaman” memang ber a dima nai ecara ubje tif bagi etia individu sehingga pada kesempatan kali ini penulis hanya ingin secara subjektif pula mengulas kota bermotto Gawi Sabarataan ini secara sekilas sebab tak banyak yang mengetahui, atau bahkan pernah sekadar mendengar sebutan kota yang satu ini. Tak jarang penulis harus (re : terpaksa) menyebut Kota Banjarmasin, sebagai daerah asalnya agar tak perlu merepotkan diri,
menjelaskan dimana kota antah berantah ini berada, itu pun tak jarang pula masih menyisakan pertanyaan dimana Banjarmasin berada. Maka, berpaku ada eriba a a “Tak kenal maka tak sayang�, mari berjalan-jalan sembari mengenal lebih dekat dengan kota yang satu ini!
Antara Mantan atau Calon Ibukota yang Possible? Kota Banjarbaru merupakan satu dari dua kota yang berada di Provinsi Kalimantan Selatan, tentunya selain Kota Banjarmasin sebagai ibu kota provinsi. Semenjak tahun 2011, kota ini menjadi sering disebut sebagai ibu kota pemerintahan provinsi akibat adanya pemindahan gedung perkantoran provinsi dari Kota Banjarmasin menuju Kota Banjarbaru, termasuk kantor gubernur sendiri. Namun jangan salah, Kota Banjarmasin tetap berstatus sebagai ibukota provinsi hingga sampai sekarang walau kegiatan pemerintahan provinsi sudah tak banyak lagi berlangsung di ibukota. Awalnya, kota Banjarbaru merupakan sebuah daerah di salah satu kabupaten di Kalimantan Selatan, yakni Kabupaten Banjar. Sejarah kota ini dimulai pada tahun 1950an dimana pada saat itu, diberikan lah nama sementara yakni Banjarbaru terhadap daerah di kabupaten tersebut sebab sempat dilakukan perumusan rencana ibukota provinsi pada daerah tersebut. Rencana ini terhenti namun nama Banjarbaru tetap dibiarkan melekat hingga sampai saat ini. Pada tahun 1968, Banjarbaru resmi ditetapkan sebagai kota administratif hingga selanjutnya, dalam kurun waktu 31 tahun ditetapkan sebagai kotamadya resmi melalui UU no. 9 tahun 1999. Maka, perjalanan pembangunan sebagai sebuah kota resmi dimulai lah pula. Walau kini status ibukota provinsi tidak bertahta di Kota Banjarbaru, namun bukan tidak mungkin suatu saat nanti kota ini dapat menggantikan tahta Kota Banjarmasin sebagai daerah yang paling possible dan feasible. Faktanya saat ini, kegiatan di Kota Banjarmasin sudah mulai berlangsung semakin padat secara signifikan dari tahun ke tahunnya. Luas kota Banjarmasin pun hanya mengisi 0,19% sebesar 72,79 km persegi dari total luasan provinsi, dan faktanya merupakan luasan terkecil dibandingkan kabupaten dan kota lainnya di Provinsi Kalimantan Selatan. Namun luasan ibukota ini tidak sebanding dengan kondisi kepadatan penduduk yang terus berkembang dari tahun ke tahun (pada 2015 sebanyak 9.294,62 jiwa/km2). Dengan banyaknya lahan yang masih tersedia di Kota Banjarbaru, beserta luas daerah yang mengisi 0,88% keseluruhan provinsi yakni sebesar 371,38 km persegi, tentu Kota Banjarbaru sangat berpotensi dijadikan ibukota provinsi selanjutnya jika urgensi pemindahan sudah sangat mendesak. Selain faktor ketersediaan lahan, Kota Banjarbaru turut didukung oleh infrastruktur transportasi yang berdiri di dalamnya. Jika berkunjung ke Provinsi Kalimantan Selatan melalui jalur udara, maka kemungkinan besar
pengunjung akan mendarat di Kota Banjarbaru. Maka, siap-siap mendengar an alam teruca , “Selamat datang di Kota Banjarbaru!� Ya, sebagai hub transportasi udara yakni bandar udara pengumpul skala sekunder, Bandara Internasional Syamsudin Noor siap menyambut pendatang dari berbagai daerah. Tidak sampai disitu, saat ini sedang dilakukan pengembangan bandara lebih lanjut yakni; pertama, perluasan terminal agar mampu menampung 6 juta penumpang pertahun; kedua, perluasan apron yang berkapasitas hingga 18 pesawat dari semula hanya 12 pesawat; dan ketiga, perluasan terminal kargo mencapai 5.000 meter persegi dari hanya 802 meter persegi. Tidak luput pula pada pengembangan sistem kereta api penumpang dan barang di Pulau Kalimantan, Kota Banjarbaru turut ditunjang dengan dilintasinya salah satu jalur yang akan semakin memermudah mobilitas antar daerah di Kalimantan Selatan, bahkan Pulau Kalimantan pada umumnya. Berdasarkan data pengembangan sistem transportasi tersebut, tak heran sektor transportasi dan pergudangan merupakan sektor unggulan Kota Banjarbaru yang lebih terspesialisasi dibandingkan provinsi Kalimantan Selatan secara keseluruhan (Hasil perhitungan sederhana metode Location Quotient dengan data PDRB Harga Berlaku 2016). Selain faktor ketersediaan lahan dan sistem infrastruktur transportasi, masih banyak faktor-faktor lain yang menjadikan Kota Banjarbaru sebagai daerah yang paling feasible dan possible untuk dijadikan ibukota provinsi seperti jarak yang relatif dekat dengan Kota Banjarmasin sebagai ibukota provinsi dan faktor kondisi geologi yang relatif aman dari berbagai bencana. Kota Pelayanan Berkarakter Pertumbuhan penduduk Kota Banjarbaru relatif konstan tahun ke tahunnya. Pada tahun 2012 hingga 2015, berkisar dari 3,02% hingga 3,07%. Dengan sifat laju pertumbuhan yang tidak jauh berbeda per tahun tersebut lah, jumlah penduduk pada tahun tertentu dapat dengan mudah diproyeksikan. Misalnya saja untuk tahun 2020, dengan laju pertumbuhan yang relatif konstan dan menggunakan perhitungan proyeksi jumlah penduduk sederhana, pada tahun 2020 Kota Banjarbaru diproyeksikan akan memiliki populasi sebanyak 273.022 jiwa dengan kepadatan penduduk 735 jiwa per kilometer persegi. Hal ini berimplikasi pula dalam mudahnya memproyeksi kebutuhan penduduk di masa depan, misalnya dalam segi pelayanan
ekonomi, kesehatan, dan pendidikan. Hal ini pula yang dapat menjadi salah satu faktor yang memudahkan pemerintah dalam memertimbangkan serta menerapkan suatu kebijakan, misalnya kebijakan sekolah dengan sistem zonasi yang baru-baru ini turut diaplikasikan pada sekolah-sekolah di Kota Banjarbaru. Dengan faktor yang telah disebutkan sebelumnya, peningkatan pelayanan kota dapat terus dioptimalkan serta berdampak secara nyata. Bahkan konsep ini dituangkan menjadi visi kota yakni menuju kota yang berkarakter dengan dua dimensi yang meliputinya yakni Sumber Daya Manusia dan Pengembangan Kota yang berkarakter. Visi ini tentunya turut berjalan beriringan e uai dengan embo an “Kota Idaman� ang telah menjadi bagian dari identitas Kota Banjarbaru itu sendiri. Maka, tersisip lah rasa penasaran bagi penulis untuk mengetahui bagaimana karakteristik dimensi SDM dan pengembangan kota sesuai yang dimiliki oleh Kota Banjarbaru saat ini untuk mengetahui apakah Kota Banjarbaru layak disebut sebagai kota idaman. Berbicara secara sederhana mengenai kualitas Sumber Daya Manusia, terdapat beberapa parameter yang digunakan untuk mengukur seberapa progresif pengembangan hidup masyarakat berkualitas yang ada pada suatu wilayah. Salah satunya yakni Human Development Index atau yang sering dikenal dengan singkatan HDI/IPM. Parameter ini pun dapat menunjukkan bagaimana tingkat kesejahteraan masyarakat secara umum dengan membandingkan nilai wilayah lainnya. Jika berpatokan pada nilai HDI Kalimantan Selatan secara keseluruhan serta Kota Banjarmasin sebagai ibukota provinsi, Kota Banjarbaru selalu memiliki nilai HDI yang lebih besar daripada keduanya sejak tahun 2002 dengan nilai yang selalu meningkat dari tahun ke tahun. Artinya, Kota Banjarbaru memiliki tingkat kesejahteraan masyarakat yang lebih baik dari ibukota maupun provinsi secara keseluruhan serta turut menunjukkan, bahwa memang terdapat upaya untuk selalu meningkatkan kualitas serta kesejahteraan masyarakat kota melalui tiga dimensi yakni a long and healthy life; being knowledgeable; dan have a decent standard of living secara progresif dari tahun ke tahun melalui program pelayanan masyarakat. Terkait dengan dimensi pengembangan kota, Kota Banjarbaru merupakan kota yang direncanakan pengembangannya sejak dahulu, maka tidak heran beberapa sudut kota benar-benar tertata rapi sedemikian rupa. Pun
membahas mengenai sebagian kecil aspek perkotaan, Kota Banjarbaru pun menunjukkan keseriusannya dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan. Hal ini ditunjukkan dengan 7 penghargaan Adipura yang telah diraih hingga saat ini meliputi kategori kota kecil, kota sedang, hingga pada tahun 2016 meraih kategori Adipura Kirana. Selain itu, Kota Banjarbaru pun berusaha secara serius agar pengelolaan lingkungan benar-benar terjadi secara berkelanjutan dengan menyisipkan berbagai wawasan lingkungan yang diterapkan secara dini bagi peserta didik serta pengembangan sekolah hijau yang diterapkan pada sekolah-sekolah dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya peraihan penghargaan sekolah Adiwiyata. Yang terbaru yakni pada tahun 2016, dimana 11 sekolah di Kota Banjarbaru meraih penghargaan sekolah Adiwiyata yang merupakan jumlah terbanyak seKalimantan Selatan. Menyinggung pengembangan kota, Banjarbaru bersama 5 daerah lainnya di Kalimantan Selatan telah mengantongi status Kawasan Strategis Provinsi (KSP) dan saat ini sedang bersiap untuk meningkatkan statusnya menjadi Kawasan Strategis Nasional sekaligus sebagai satu-satunya wilayah metropolitan di Pulau Kalimantan. Kawasan ini disebut sebagai Banjar Bakula. Saat ini, sinergisasi sedang sangat digencarkan antar daerah di dalamnya agar tercapai pengembangan kawasan yang optimal. Diharapkan apabila nantinya status KSN ini diraih, dapat menggerakkan dan semakin memajukan roda kehidupan berbagai dimensi bagi masyarakat Kalimantan Selatan, khususnya Kota Banjarbaru sendiri. Kesimpulan Kota Banjarbaru saat ini sedang dalam proses pengembangan dalam berbagai dimensi pembangunan. Dilihat melalui nilai HDI serta pencapaian dalam pengelolaan lingkungan perkotaan dapat diketahui bahwa Kota Banjarbaru sedang dalam tahap pengembangan yang giat dan progresif agar dapat meraih visinya sebagai kota pelayanan berkarakter seutuhnya. Pun jika berbicara mengenai semboyan kota idaman, Kota Banjarbaru telah dapat dikatakan kota yang berkembang pesat dalam konteks kesejahteraan dibandingkan kota maupun kabupaten lainnya di Provinsi Kalimantan Selatan e ingga meru a an ota ang relatif aling “nyaman� ditinggali di dalam provinsi. Pun apabila suatu saat terdapat urgensi pemindahan ibukota provinsi, Kota Banjarbaru merupakan salah satu alternatif yang paling possible serta feasible dilihat
dari ketersediaan sistem infrastruktur transportasi yang unggul, ketersediaan lahan dan jarak yang relatif dekat dengan ibukota saat ini, serta kondisi geologi yang relatif aman dari berbagai ancaman bencana. Namun tentunya, pembahasan Selayang Pandang ini memerlukan analisis serta pembahasan yang jauh lebih mendalam untuk mengetahui ketercapaian semboyan maupun visi yang dimiliki secara seutuhnya. Muhammad Rizki Rayani Ramadani Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota yang masih perlu belajar banyak dan saat ini telah memenuhi janji menulis tentang daerah asal. Referensi : http://dephub.go.id/post/read/pengembangan-bandara-syamsuddin-noorbanjarmasin-mulai-dibangun-maret-2017 http://ekonomi.kompas.com/read/2017/02/06/141839826/bandara.syamsuddin.noo r.banjarmasin.mulai.dibangun.maret.2017 http://www.banjarbarukota.go.id/vismis.html http://hdr.undp.org/en/content/human-development-index-hdi http://blogkotakita.blogspot.co.id/2016/11/banjar-bakula-satu-satunya-areametropolitan-di-pulau-kalimantan.html https://id.wikipedia.org/wiki/Banjar_Bakula http://jejakrekam.com/2017/01/10/wah-banjarbakula-segera-disahkan-pemerintahpusat/
Apa itu dana investasi real estate? Dana investasi real estate (DIRE) adalah sebuah Kontrak Investasi Kolektif (KIK) yang bertujuan untuk mengumpulkan modal dari berbagai investor untuk investasi di bidang real estate. DIRE membeli sekumpulan aset real estate berupa tanah dan bangunan diatasnya, lalu memperoleh pendapatan dengan menyewakan aset real estate. Di luar pendapatan aktif dari sewa, DIRE juga memperoleh pendapatan pasif dari kenaikan harga real estate yang dimilikinya. Melalui DIRE, investor dapat melakukan investasi di bidang real estate tanpa harus memiliki aset real estate secara langsung. Bagi investor, bentuk DIRE memiliki berbagai keuntungan. Keuntungan tersebut adalah: 1. Investor tidak harus memiliki dan mengelola aset real estate secara langsung.
2. DIRE dapat melakukan diversifikasi investasi, sehingga mengurangi resiko bagi investor Selain keuntungan untuk investor, DIRE memiliki berbagai keuntungan bagi pengembang. Dengan membentuk DIRE, sebuah pengembang dapat memperoleh keuntungan cepat untuk aset real estate yang mungkin memerlukan waktu balik modal yang lama, karena telah menjualkan asetnya kepada investor yang tergabung dalam KIK-DIRE. Hal ini meningkatkan likuiditas dan memberikan jaminan arus kas pada sebuah developer/pemilik properti sewa yang pada umumnya merupakan sebuah aset tidak lancar dan seringkali memiliki waktu balik modal yang lama. Di luar alasan terkait likuiditas dan arus kas, sebuah developer dapat membentuk DIRE untuk memperoleh modal cepat. Bagaimana mekanisme pembentukan DIRE? Tahap pertama adalah pembentukan DIRE. Pengembang/pemilik akan memindahkan/menjual aset real estate ke dalam KIK-DIRE. Aset tersebut dapat meliputi: gedung perkantoran gedung pertokoan/mall/pusat perbelanjaan gudang cold storage rumah sakit apartemen sewa hotel/resor/villa papan reklame/videotron data center gedung parkir Sentra PKL/hawker center Selain aset fisik yang telah disebutkan, dalam POJK no. 16 tahun 2016, sebuah DIRE diperbolehkan untuk menginvestasi aset berkaitan real estate, seperti saham, obligasi dan cessie piutang terkait aset real estate dengan syarat aset fisik real estate paling kurang 50% dari total aset DIRE. Adapula aset yang dilarang untuk dimasukkan dalam DIRE, yakni bangunan pada tahap konstruksi dan tanah kosong. Setelah DIRE terbentuk, pengelola kemudian melakukan penawaran umum atau terbatas atas unit penyertaanya berupa saham. Saham ini dapat
kemudian diperjualbelikan setelah penawaran umum DIRE apabila investor tidak lagi ingin melanjutkan investasinya dalam sebuah DIRE. Bagaimana aliran kas dalam sebuah DIRE? Aliran kas dalam sebuah DIRE cukup sederhana. Setelah investor menempatkan dana dalam KIK-DIRE, ia akan mendapatkan potongan dari keuntungan dalam bentuk dividen yang diberikan dari DIRE. Berikut ini adalah diagram aliran dana DIRE:
(Otoritas Jasa Keuangan, 2016)
Dalam skema DIRE, uang yang diperoleh dari hasil sewa properti tidak utuh. Selain karena pajak, properti memerlukan biaya untuk kebutuhan operasional dan maintenance untuk menjaga agar nilai properti dan harga sewa tetap tinggi. Adapula potongan kecil dari hasil sewa yang diberikan kepada manajer investasi dan bank kustodian selaku pengelola DIRE. DIRE juga dapat mempertahankan hasil sewa dalam bentuk kas dan setara kas untuk keperluan ekspansi. Terkait uang yang diperoleh investor, hal tersebut diatur dalam POJK no. 16 tahun 2016, yang menyebutkan bahwa DIRE wajib mendistribusikan paling kurang 90% laba bersih setelah pajak kepada investor dalam bentuk dividen. Di luar laba bersih, investor juga memperoleh keuntungan dari apresiasi/peningkatan nilai properti yang membawahi sebuah DIRE; apresiasi ini akan tercerminkan pada harga saham DIRE di bursa. DIRE sebagai alat perkembangan ekonomi Meskipun DIRE memiliki tujuan utama sebagai salah satu dari sekian alternatif bagi para investor untuk menempatkan uangnya, DIRE dapat memberikan berbagai dampak positif bagi ekonomi.
Hal ini disebabkan karena DIRE dapat berkontribusi dalam meningkatkan infrastruktur di Indonesia. Yakni, infrastruktur berupa gudang sewa, cold storage, gedung parkir dan data center. DIRE dapat memberikan jalur bagi calon investor untuk melakukan investasi langsung pada sarana infrastruktur. Selain infrastruktur, DIRE dapat memberikan pendapatan pajak sesaat bagi daerah karena BPHTB yang dibayarkan oleh manajer investasi DIRE dalam tahap pembentukannya. Dengan BPHTB saat ini yang sebesar 10%, daerah dapat memperoleh uang yang cukup signifikan. Misalkan, sebuah gedung rumah sakit dengan nilai sebesar Rp. 200 milyar dialihkan ke sebuah DIRE; daerah akan mendapatkan bea perolehan sebesar Rp. 20 milyar dari transaksi tersebut. Keadaan DIRE di Indonesia Saat ini baru terdapat satu DIRE penyertaan terbuka di Indonesia: DIRE Ciptadana (IDX: XCID), yang membawahi satu aset, Solo Grand Mall. Adapula DIRE berbasis luar negeri yang menempatkan sebagian besar aset di Indonesia, yakni FIRST REIT (SGX: AW9U), yang melakukan investasi di 11 bangunan rumah sakit Siloam dan 1 resor dan Lippo Malls Realty Trust (SGX: D5IU), yang melakukan investasi di 27 mall Lippo. Beberapa langkah dapat dilakukan guna menstimulasikan perkembangan DIRE di Indonesia. Salah satunya adalah pengurangan beban pajak dan/atau bea, yang berlaku khusus bagi DIRE. Misal, penghapusan PPn pada tahap pengalihan aset dari developer/pemilik properti menuju DIRE. Penghapusan pajak dapat meningkatkan daya saing DIRE Indonesia dibandingkan dengan saham, obligasi dan instrumen investasi lainnya. Selanjutnya, dapat dilakukan sosialisasi kepada masyarakat Indonesia untuk memberitahukan DIRE kepada masyarakat calon investor yang mungkin sebelumnya belum mengenal apa itu DIRE, dalam rangka memperluas pasar calon investor. Sumber Referensi: Otoritas Jasa Keuangan. 2016. Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 16 tahun 2016. Otoritas Jasa Keuangan. 2016. Dana Investasi Real Estate (presentasi). Investopedia. Real Estate Investment Trust — REIT. http://www.investopedia.com/terms/r/reit.asp
Saya merasa perlu untuk berbagi cerita, i tila orang Sunda ma “lebar”, syukur saya diberi kesempatan untuk pergi ke Turki, sayang banget kalau tidak berbagi dan menebar informasi yang mungkin bermanfaat untuk pembaca. Saya juga terbuka untuk segala opini, jadi silakan saja ya hehe. Ke Turki dalam acara apa? Tujuannya apa? Lama banget Sar dua bulan liburan? I might say, “I a liburan e e e main-main dong ” Sebenarn a adala jawaban orang yang malas. Maafkan ya. Malas menjelaskan kadang, soalnya kalau diceritakan takut salah pasar juga dan banyak banget yang mau diceritakan, jadi bingung mau milih yang mana buat cerita. Saya ke Turki melalui program student exchange dari Aiesec. Aiesec adalah organisasi yang berbasis mahasiswa, ada tiga program: global leader, global volunteer, dan global talent. Saya termasuk ke dalam program global volunteer. Saya mengambil proyek Myself My World, dengan local chapter Izmir selama enam minggu (dua minggu lagi nambah liburan). Kenapa ikut Aiesec? Kan dulu pernah exchange lewat AFS? Soalnya ke luar negeri adalah escape plan yang hakiki. Saya merasa sudah bosan tiga tahun di rumah dengan segala kerudetannya, alasannya memang manja. Selain itu, saya tau kalau saya dipaksa keluar zona nyaman, saya akan menjadi “ a a” ang lebi n ata Sa a mau mengenali diri saya, dan mencari nilai (value) dan hal berharga lainnya yang luput jika saya memakai kacamata seorang inlander yang tinggal lama dengan orang lokal. Saya tau kalau perjalanan itu tidak ternilai dengan uang, jadi ya, daripada uangnya dipakai jajan teu puguh, mending saya cabut, dan waktu pulang ada pelajaran yang ngga akan saya dapat di kampus atau komunitas lain di sini. Meskipun dengan berat hati meninggalkan teman-teman yang sibuk dengan pesta kaderisasi kampus, tapi seolah-olah takdir memang membuat saya pergi. Sebenarnya saya ngga mau bandingkan Aiesec dengan AFS, karena AFS itu
satu tahun, lebih berharga, lebih kuat ikatannya, tapi pertukaran enam minggu dengan 60 an orang dari negara yang berbeda, worth a try kok. Kenapa Turki? Selain dari keunikan template orang-orang tentang Turki, ada hal personal. Template-nya adalah Turki terletak di Mediterania, di antara dua benua, kulturnya memang tercampur, lalu Turki negara sekuler yang mayoritasnya beragama Islam, ngga repot dengan jilbab. Personalnya adalah saya penggemar sejarah peradaban, dan di Turki ada peradaban besar, Byzantine dan Anatolia. Sebenarnya kalau di awal saya cuma tau Byzantine, sudah sangat mengagumi karya-karya lukisan ala zaman medievalnya Byzantine, tapi ternyata waktu ke Turki dan ke daerah yang rada tengah, saya baru tau tentang Anatolia. Kukira Anatolia di Asia bagian entah di mana, bukan di Tur i Sala atu novel favorit a a, “Salju”, engarangn a orang Tur i, bernama Orhan Pamuk, dia pemenang nobel. Hal paling personal adalah dulu waktu AFS, sebelum pergi, ada placement, awalnya mau diberangkatkan ke Turki tapi batal karena kursinya habis dan berisiko tidak pergi sama sekali karena banyak protes di Bulan Mei 2013. Jadi bisa dikatakan semacam balas dendam karena dulu engga kesana hehe, tapi setelah tinggal dua bulan di sana, merasa bersyukur banget dulu ke Brazil karena Turki tidak semenarik itu untuk ditinggali (menurutku ya, ini personal sekali). Fortunately, dulu waktu di Brazil punya teman seperjuangan dari Turki, namanya Biran, dia tinggal di Istanbul, jadi selama dua minggu di Istanbul aku ikut menumpang. Tentang Turki Bukan Eropa, bukan Arab. Negara dua benua. Barat dan Timur. Turki. Aku suka sekali kutipan di Islamic Technology Museum di Instanbul: “W o im elf and ot er nows Here is rightly guided; Orient and Occident are no more divided ” — J W von Goet e, Ea t-West Divan dan “To God belongs the east and the west”- Al Baqara 2:115
Bahkan bangsa Turki aslinya dari Timur, dekat Mongolia. Bukan di negara Turki saat ini. Tur i un a negara “adi � : Kazakhstan, Turkmenistan, Azerbaijan, dll. Bahasanya Bahasa Turki. Halo adalah Merhaba. Seni Seviyorum adalah saya cinta kamu. Presidennya Recep Tayyip Erdogan. Mayoritas agamanya Islam tapi negaranya sekuler, mau di-Islamkan sama Erdogan, dan banyak Kemalis sekuler yang mau kudeta. Sekarang negara ribut antara pro dan kontranya Bapak Erdogan. Tentang Izmir/Smyrna Izmir adalah sebuah kota dengan populasi terbesar ketiga di Turki, dulu waktu zaman Byzantine, namanya Smyrna (mungkin beberapa ada yang pernah dengar, tidak seterkenal Troya atau Konstantinople memang). Awalnya memilih Izmir karena LC Izmir paling direkomendasi LC Bandung, katanya Aiesec di sana paling terorganisasi dengan baik, ternyata benar jika dibandingkan dengan LC Istanbul, Eskisehir, Gaziantep, dll. Banyak orang Indonesia yang ke Izmir juga. Awalnya ada Flah dan Alsha dari Unpad, lalu saya mengajak Afia dan Unyu dari ITB, lalu nambah lagi Irvi dari UI. Jadilah kami pergi berenam mewakili Indonesia.
Indonesians!!!!
Tenyata, Izmir adalah kota paling sekuler di Turki. Awalnya saya tidak sadar, karena waktu SMA saya pernah tinggal di Brazil selama setahun yang liarnya tidak bisa dibandingkan dengan Izmir, kalau di Izmir, setidaknya bau alkohol dan orang mabuk sambil berciuman — no, making up, tidak sampai di jalan-jalan. Di Izmir, dengan kondisi suhu rata-rata 40 celcius dan Maghribnya baru pukul 20.30 an, perempuan Izmir banyak memakai pakaian yang mini, banyak yang pusarnya terlihat, dan saya juga belum merasa ada yang berbeda. Lambat laun, saya tau kalau masyarakat Izmir itu pusat tren busana di Turki, perempuannya cantik, laki-lakinya tampan, meskipun banyak yang metroseksual. Setelah saya mengunjungi beberapa kota di Turki, baru saya sadar, memang masyarakat Izmir cantik dan tampan. Alasannya, secara geografis Izmir terletak di pulau Asia paling Barat, dekat sekali dengan Yunani, ibaratnya Me with Beril si kakak angkat Turkish kaya Selat Sunda, tinggal nyebrang. Jadi ya bayangkan saja muka orang Timur Tengah campur Eropa Timur, jadi sangat menarik.
Izmir yang paling sekuler se-Turki ini sarangnya para Kemalis. Bapak Turki №1, founding father-nya, ialah Mustafa Kemal Ataturk. Ataturk lahir di Greece, matanya biru. Ataturk yang membawa Turki merdeka dan membentuk republik yang sekuler. Ia membawa semangat nasionalisme, dan rekaan saya, kenapa Izmir sangat Kemalis, itu karena dekat dengan Yunani dan Izmir adalah kota terakhir yang dibebaskan dari penjajah tahun 1922. Meskipun mayoritas agama di Izmir masih Islam, pada kenyatannya, lebih Islam KTP dibanding di Indonesia. Waktu saya sampai Izmir, sekitar seminggu sebelum lebaran, ngga ada suasana bulan puasa sama sekali, keluarga angkat juga tidak ada yang puasa, let alone salat. Di Izmir, laki-laki yang salat sangat berharga. Saking jarang ada yang salat.. literally, ngga pernah nemu anak muda salat. Namun, karena dari awal saya ngga ekspektasi buat ibadah di Turki karena saya mengenal Biran yang ateis, hal sekuler tidak mengagetkan dan tidak mengganggu saya. Cuma sedih saja tidak bisa tarawih dan lebaran dengan euphorianya. Izmir sebagai kota Izmir adala ota ra i  —  arena ma ara atn a lebi e-Eropa-an, bangunannya bagus. Aku akan bilang kota ini adalah kota paling rapi seTurki. Izmir kota pelabuhan. Dia punya laut, ngga punya pantai. Izmir sudah jadi pusat industri. Izmir juga pusat logistik karena punya pelabuhan dan bandara internasional. Izmir punya universitas berkualitas. Rumahnya sudah jadi rumah susun, berarti harga tanah di Izmir mahal. Infrastrukturnya bagus. Mallnya sudah ada Zara, Stradivarius, Bershka, Starbucks, dll. Hal yang paling membuat saya terkesan dan membuat semangat kuliah adalah sistem transportasinya. Kalau di Eropa pasti bagus kan, tapi saya tidak menyangka di Turki sudah semaju itu, padahal ekonomi kita tidak jauh berbeda, samasama negara G20. Izmir punya dua kereta cepat: Izban (komuter pusat kota sampai hinterland) dan Izmir Metro (komuter pusat kota) yang dihubungkan dengan dua stasiun. Izmir punya tram. Oiya, kereta cepat itu adalah mass rapid transit, dan tram itu yang light. Izmir yang kota pelabuhan dan mempunyai laut, tentu punya kapal! Disebutnya ferry. Transportasi daratnya juga ada bus dan dolmus. Dolmus itu seperti angkot, kecil dan cenderung bisa turun dimana saja. Secara sistem dan kelembagaan, transportasinya sangat nyaman dan mudah. Di Istanbul dan Ankara juga sudah bagus.
Izmir Clock Tower, Konak, Izmir
Izmir at Aksam
Myself My World Project Proyek ini berbasis SDG (Sustainable Development Goals), tentang quality education. Awalnya kukira cara ngajarnya formal, ternyata informal sekali kawan, sebenarnya lega juga jadi tidak terlalu serius liburannya. LC Izmir
mengundang siswa SMA disana untuk ikut leadership camp, tapi memakai Ba a a Inggri Ku ira muda , tern ata u a … mere a memang tida bi a berbahasa Inggris, sederhana banget bahkan basic conversation juga tidak semua bisa. Padahal dandanan mereka sudah sangat Eropa tapi banyak juga yang kopong lol no offense. Karena anak SMA, mereka juga sulit diarahkan, kadang malas, kadang saya merasa terdiskriminasi karena mereka lebih u a orang Ero a — ra i me belum una , kawan. Lalu mereka juga sempat sedikit rasis sama teman saya dari Ghana, tapi untungnya cuma sebentar. Soal masyarakatnya mungkin akan saya bahas nanti. Perks of Camp Isi dari camp sederhana saja: teater, debat, presentasi, membuat film, fgd, dll. Saya suka bersemangat jika ada yang benar-benar mau belajar, karena di acara ini, bukan cuma Bahasa Inggris yang jadi kendala, namun soal kepekaan isu internasional. Banyak materi tentang isu global, saya senang sekali muridmurid diberi pemahaman untuk menjadi warga dunia. Namun, banyak juga yang terlalu termakan 1Exchange Participants MMW Izmir media — tida erlu a a tuli a, terlalu sensitif, intinya saya merasa mereka tidak memberi saringan atas informasi yang masuk.
Me with Organization Committee MMW Izmir
Hal yang saya paling suka dan rindu dari camp adalah ROLL CALL! Ini merupakan tradisi Aiesec di seluruh dunia, sebelum memulai acara mereka melakukan roll call, yang adalah nari-nari aerobik. Selama di sana, lagu roll call terus terbayang. Hal yang paling berkesan di camp adalah bagaimana anak SMA kritis sama politik Turki. Anak-anak Izmir sangat menjunjung tinggi nilai-nilai Eropa yang bebas, tentu sulit untuk membuat mereka konservatif seperti masyarakat di Turki Timur. Banyak anak yang terang-terangan tidak suka Turki Timur, karena banyak orang Kurdi. Kurdi adalah suku bangsa yang tidak punya negara, tersebar di daerah Turki-Syria-Iraq. Mereka juga ngga terlalu suka sama imigran dari Syria. Bagaimana anak-anak Kemalis berpendapat tentang kegelisahannya oleh gerakan Pak Erdogan? Ada hal menarik, Zeynep, 16 ta un, bilang e a a “Ada la i-laki yang mendekati saya, namun saya tidak mungkin mau sama dia karena dia pendu ung Erdogan â€? Sa a cuma eta a dalam hati, memang sensitif tapi lucu aja anak SMA pacarannya bawa-bawa oliti ‌ oca Oke itu cerita saya, masih ada cerita lagi kalau ngga mager. Maaf kalau.. nyampah ehe kangen Daiya sebenarnya tapi lagi diisolasi. Iyi geceler :)
Sudah berminggu-minggu setelah perjalanan aku dan Tim ENJ ITB ke Pulau Marabatuan. Kehidupan disini jauh berbeda. Pagi, bersamaan dengan munculnya cahaya matahari kebisingan dimulai, lalu lalang lalu lintas begitu cepat hingga justru tidak dapat bergerak. Banyak orang memenuhi tempat yang sempit. Padat sekali Semuanya pergi mengejar-ngejar entah apa, bersaing satu sama lain untuk hidup. Bergerak sendiri, tidak saling mengenal kanan kiri, curiga dengan orang baru. Malam, langit tidak hitam, hanya gelap yang kosong, satu persatu cahaya dari rumah-rumah, warung-warung, bangunan tinggi hidup. Aktivitas tidak berhenti. Aku pun terus menerus mengerjakan tugas, beraktivitas rutin yang membosankan. Hingga ingin memulai kembali perjalanan itu. Kiara Condong-Gubeng
Perjalanan kereta Bandung-Surabaya
Pagi itu, kereta berangkat dari Bandung ke Surabaya, seperti lagu anak-anak masa lalu ya? Perjalanan panjang yang melelahkan, berbelas jam duduk, aku sendiri sangat bosan karena ini kesekian kalinya aku naik kereta yang sama dengan tujuan yang sama dalam satu tahun terakhir. Sesampainya di Surabaya kami beristirahat di salah satu masjid lalu tertidur. Perjalanan belum dimulai dari sini. Kami segera menuju pelabuhan saat matahari sudah di atas kepala, tergesagesa untuk membeli tiket. Cobaan pertama datang, kami tidak mendapat tiket kapal dari seorang calo yang menjadi satu-satunya penjual tiket Kapal Sabuk Nusantara di pelabuhan. 26 dari kami bisa terlantar hingga minggu depan di kota orang, menunggu perjalanan kapal selanjutnya tiba. 15 menit lagi kapal berangkat. Kami harus ikut, kami memaksa masuk dan tetap tidak bisa. Kami jelaskan siapa dan apa tujuan kami. Aku dan teman-teman adalah tim mahasiswa Ekspedisi Nusantara Jaya. Kami menjalankan sebuah program dari Kementrian Koordinator Maritim Republik Indonesia berusaha mengabdi di daerah-daerah pesisir Indonesia dan menanamkan budaya maritim pada diri kami sendiri dan masyarakat daerah tujuan. Pulau Marabatuan, Kalimantan Selatan, pulau terakhir yang akan dilewati Kapal Perintis Sabuk Nusantara Nusantara 57 sebelum akhirnya mendarat di Kotabaru. Ya, itu tujuan kami! Sabuk Nusantara 57
Detik-detik sebelum kapal berangkat
Diomeli dulu oleh petugas pelabuhan dan kapal, setelah perdebatan panjang. Tepat 5 menit sebelum kapal berangkat kami berhasil masuk pintu dermaga dan terburu-buru dengan membawa tas berkilo-kilo beratnya menuju kapal. Kapal yang penuh berangkat dengan orang-orang dan barang bawaan yang dibeli di kota lambat laun melewati lautan yang coklat menjadi lautan biru yang indah. Perjalanan mengarungi lautan bebas dimulai, butuh 3 hari untuk sampai di Marabatuan. Memandang laut biru bertemu birunya langit tanpa awan atau laut hitam bertemu hitamnya langit tanpa bintang. Pagi berganti malam dan terus begitu. Indah ketika langit berubah, semburat jingga ungu, sangat hangat dan menenangkan. Kami, tim yang anggotanya belum saling mengenal semakin dekat disini. Kami mengobrol banyak tentang perjalanan, tentang kehidupan, tentang apapun ketika di barak tempat kami tidur atau di dek kapal. Bermain kartu menjadi agenda wajib, tidak ada yang dapat menggunakan seluler, membuat kami semua akan menghilang dari kehidupan kami biasanya. Kami ikut juga berbaur dengan penumpang kapal lain, petugas kapal, dan merasakan ombak bersama-sama.
Sebuah senja dilihat dari Sanus 57
Satu persatu pulau terlewati, terkadang kami ikut singgah sebentar di pulaupulau ikut ke rumah penumpang kapal yang turun, mencari makanan, atau sekedar hanya ingin melihat-lihat. Setelah terombang-ambing, mabuk laut, dan menemukan cerita baru akhirnya kami mendarat untuk membuat cerita baru lainnya. Tidak ada dermaga untuk kapal besar sehingga untuk menuju pulau semua orang harus menggunakan perahu-perahu nelayan. Barang bawaan yang di beli di kota Surabaya diturunkan satu persatu terlebih dahulu, bahkan ada motor. Petugas kapal, penumpang, dan masyarakat pulau turut membantu mengangkut barang dan penumpang. Pernah ketika singgah di suatu pulau ada penumpang bayi yang baru lahir beberapa hari sebelumnya sedang digendong oleh orangtuanya dan mereka harus bersusah payah turun menjaga bayi agar tetap aman. Sepanjang itu perjalanan di lautan dan tetap harus kesulitan hanya untuk turun dan pulang ke rumah.
Barang dan penumpang harus naik perahu untuk dibawa ke pulau Ini Marabatuan!
Pergi meninggalkan kapal Sanus 57
Dermaga kayu Marabatuan
Semua orang yang ada di dermaga kayu turut membantu kami, orang baru yang entah datang dari mana. Kami disambut hangat di rumah salah seorang warga. Rumah yang berada di atas batu pinggir laut persis. Ya pulau ini adalah pulau dengan kontur batuan, bukan pantai berpasir yang biasa dibayangan. Rumah panggung dari kayu sebuah nuansa permukiman desa pesisir. Sangat disayangkan, banyak sampah di sepanjang pantai batu ini. Laut seperti tempat sampah raksasa, bagaimana lagi tidak ada tempat, tidak ada fasilitas untuk itu. Tapi lupakan sejenak masalah tersebut, karena kami sudah lapar. Ikan laut yang segar disuguhkan sangat lezat setelah di perjalanan panjang ini. Aktivitas di Pulau Marabatuan dimulai. Pagi, bersamaan dengan munculnya cahaya matahari, masih terasa sepi tapi perahu-perahu nelayan sudah berlalu lalang pergi mencari tangkapan bahkan sebelum cahaya itu muncul. Bersamaan dengan itu listrik seluruhnya padam di pagi hari. Ibu-ibu memasak, membereskan rumah dan mengantar anak-anak sekolah berjalan kaki atau naik motor menuju tempat mereka belajar. Kami berkeliling, berjalan dan terus menerus disapa warga yang ada di rumah kanan dan kiri sepanjang jalan. Malam, langit begitu hitam, bulan purnama saat itu begitu terang, satu persatu cahaya dari rumah-rumah juga menyala ketika listrik seluruh desa kembali dinyalakan.
Berjalan-jalan
Kantor camat, sekolah-sekolah, Puskemas, rumah baca menjadi tempat kami berkegiatan sekitar 6 hari di Marabatuan. Betapa hebatnya orang-orang yang hidup disini, dengan segala keterbatasan mereka harus bisa maju. Belajar menuntut ilmu, mengabdi sebagai guru di daerah terpencil meninggalkan kota sendiri, mengabdi sebagai dokter, mengurus masyarakat desa dan mengarungi lautan bebas mencari ikan untuk makan. Inilah kehidupan yang mereka jalani dengan tenang, tidak perlu merasakan hiruk pikuknya perkotaan. Lihat anak-anak disini begitu menyenangkan, mereka sangat bersemangat ketika aku dan teman-teman memperlihatkan Indonesia yang ternyata sangat luas (aku sendiri baru benar-benar menyadarinya). Mereka senang menerima kehadiran kami, ikut kemana pun kami pergi layaknya pemandu wisata. Tentang kehidupan disini lebih banyak aku belajar dari mereka.
Indonesia luas banget! Di tempat ini kami sempat merasakan meriahnya pesta laut, wujud syukur mereka atas kelimpahan alam yang mereka miliki. Puluhan perahu nelayan
dihias dan bergerak begitu cepat untuk melempar “sesajen�, memberikan lagi semua ke alam begitu kata mereka. Aku ikut di salah satu perahu, wah rasanya benar-benar menyenangkan, air asin terus menerus terciprat ke wajah, angin dan ombak yang begitu kencang. Posisiku berdiri dan hanya berpegangan pada kayu, 2 Cipratan air laut, asin :9 mau jatuh rasanya. Tarian dan pencak silat menjadi pertunjukan wajib setelah “sesajen� diberikan. Makanan disediakan untuk masyarakat pulau yang sedang menikmati pesta ini.
> Penampilan pencak silat di Pesta Laut
Pada suatu malam aku dan teman-teman berkesempatan melihat penyupenyu yang besarnya hampir 1,5 meter bertelur dan ikut melepaskan penyupenyu kecil yang sudah menetas ke laut. Sebelum itu kami berenang di laut pinggir pantai pasir putih yang hangat, Pulau Denawan. Pulau kecil tanpa
penghuni dengan peninsula yang mencuat. Sekitar 30 menit dari Pulau Marabatuan. Malam itu kami tidur di atas pasir di bawah bintang.
Wah banyak bintang, aslinya lebih-lebih dari ini :�
Sudah kembali Seperti mimpi rasanya ketika kembali disini lagi, di Bandung. Melihat kembali kehidupan biasanya dan mencoba memahami semuanya. Semua pembelajaran dari 14 hari yang tidak terlupakan dalam Perjalanan Marabatuan ini. -IA
MUKADIMAH: DARI FILSUF HINGGA WAKIL PRESIDEN “Let us consider the way in which we spend our lives”, Life without Principle. (Henry David Thoreau, 1863). Pernyataan yang disampaikan oleh seorang filsuf berkebangsaan Amerika Serikat yang mendedikasikan Sembilan tahun hidupnya untuk menulis sebagai bentuk metafora untuk kehidupan manusia yang berhubungan dengan peremajaan alam, keharmonian, keindahan dan menguhubungkannya dengan kemasyarakatan, kebudayaan serta politik. Tidak hanya itu, bagi sejumlah peneliti di Boston University dan Harvard, Thoreau bukan sekadar pecinta alam biasa, tapi juga seorang klimatologis. Catatan Henry David Thoreau menyatakan bahwa waktu mekar semak blueberr etia ta un di Concord, Ma ac u ett , dimulai berminggu — minggu lebi a al dari ada 150 ta un ilam Para ilmu an menduga ba a hal ini disebabkan oleh perubahan iklim. Berbagai banyak laporan pemerintah dan konferensi internasional yang telah dijalankan terkait perubahan iklim ternyata belum mampu menjawab berbagai pertanyaan yang ada. Perubahan iklim saat ini tengah dianggap sebagai konsumsi individu yang menghasilkan produk eksternalitas negatif dari 7,5 miliar penduduk dunia. Kutipan diatas sedikit banyak telah memberikan sedikit kontemplasi, bahwa perubahan yang tengah terjadi di bumi ini adalah turut andil dari 7,5 miliar penduduk dunia, dan bagaimana kita menjalankan hidup akan memberikan dampak terhadap kondisi bumi hari ini. Albert Arnold Gore Jr., Wakil Presiden Amerika Serikat ke-45 sekaligus pencipta mahakarya terbesar, The Inconvenient Truth, sebuah buku yang kemudian dijewantahkan menjadi film dokumenter terkait kondisi bumi akibat pemanasan global. Al Gore tak hentinya menjelaskan bagaimana akibat pemanasan global yang tak bisa dihindari oleh manusia. Di dalam presentasinya, beliau menjelaskan bahwa manusia ibarat katak yang
terperangkap di dalam sebuah ruang pemanas yang ditutup. Tidak ada tempat pelarian lain selain dari bumi yang seyogyanya adalah tempat hidup ita, ma a men elamat an bumi dari emana an global meru a an atu — atun a jalan ji a e idu an ingin berlanjut “TIDAK ADA GAMBAR INDAH UNTUK PERUBAHAN IKLIM” Menurut Undang — Undang Nomor 31 Ta un 2009 tentang Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, perubahan iklim adalah berubahnya iklim yang diakibatkan, langsung atau tidak langsung, oleh aktivitas manusia yang menyebabkan perubahan komposisi atmosfer secara global serta perubahan variabilitas iklim alamiah yang teramati pada kurun waktu yang dapat dibandingkan. Perubahan ini dipercepat oleh emisi antropogenik yang menyebabkan terperangkapnya radiasi panas matahari yang biasa dikenal sebagai efek rumah kaca, yang akan menyebabkan permukaan lebih hangat dari pada biasanya. Gejala ini sering dikenal sebagai pemanasan global yang membawa manusia menuju era antroposen. Kongres Geologi Internasional di Cape Town, Afrika Selatan menyatakan bahwa manusia telah meninggalkan jaman Holosen dan memasuki jaman Antroposen, dimana seluruh aktivitas manusia mulai memiliki pengaruh global terhadap ekosistem bumi. Terminologi ini pertama kali diperkenalkan oleh Paul Josef Crutzen pada tahun 2002 dalam papern a ang bertaju “Geolog of Man ind” ang menyatakan bahwa antroposen bermulai pada akhir abad 18 yang merupakan awal dari revolusi industri. Periode ini juga diperkuat oleh rumus matematika baru yang dinamakan antrhoposene equation oleh Will Steven dan Owen Gaffney. Berdasarkan persamaan tersebut, dilansir bahwa aktivitas manusia memengaruhi ekosistem 170 kali lebih cepat dari kondisi normal. Era antroposen juga diperkuat dengan berbagai fakta diantaranya ; tingkat kepunahan flora dan fauna melonjak diata rata — rata dan di er ira an sekitar 75% spesies akan hilang beberapa abad kedepan. Hal ini pun berkorelasi dengan catatan Henry yang menyatakan bahwa perubahan iklim akan sangat berpengaruh terhadap keanekaragaman hayati. Selain itu, karbondioksida di atmosfer meningkat dengan kecepatan paling drastis selama 66 juta tahun. Dari hal tersebut, jelaslah bahwa justifikasi perubahan iklim ini adalah hal nyata yang merupakan dampak dari aktivitas manusia. Human influence on the climate system is clear, and recent anthropogenic emissions of greenhouse gases are the highest in history. Recent climate
changes have had widespread impacts on human and natural systems. (Observed Changes and their Causes, Introduction of Synthetic Report Assessment Report 5, IPCC). Para ilmuwan berpendapat bahwa adanya perubahan iklim disebabkan oleh pencemar antropogenik. Antropogenik adalah sumber pencemaran yang tidak secara alami timbul karena ada pengaruh atau campur tangan manusia atau aktifitas manusia. Emisi gas rumah kaca antropogenik telah meningkat sejak era pra-industri, serta didorong oleh adanya pertumbuhan ekonomi dan penduduk. Hal ini telah menyebabkan adanya konsentrasi karbon dioksida (CO2), metana (CH4) dan nitrous oksida (N2O) di atmoster yang sebelumnya tidak pernah terjadi setidaknya 800.000 tahun terakhir. We are spewing 110 million tons of heat trapping global warming pollution into it every 24 hours (Al Gore). Perubahan iklim telah terjadi. Lelehan es mengalir deras dari selubung es di Pulau Nordaustlander, di Kepulauan Svalbard, Norwegia. Arktika memanas lebih cepat daripada tempat lain di bumi. Dengan kecepatan saat ini, menurut para ilmuwan, es laut musim panas dapat lenyap dari wilayah tersebut pada abad ini. Jumlah penduduk yang menderita kelaparan akan meningkat 10–20% pada pada tahun 2050 akibat perubahan iklim. Jumlah anak yang menderita malnutrisi akibat perubahan iklim diperkirakan mencapai 24 juta jiwa pada 2050. Jumlah bencana alam yang dipicu perubahan iklim meningkat empat kali lipat (400%) antara tahun 1980 dan 2006. Menurut laporan terbaru dari Oxfam, harga pangan dunia terancam naik 50–90% pada 2030, akibat perubahan iklim. Perubahan iklim juga secara global telah berimplikasi pada kenaikan muka air laut, karena perubahan suhu otomatis air akan menghangat dan beberapa spesies akan bergeser atau bermigrasi menuju kutub yang lebih dingin. KONSUMSI INDIVIDU MILIK DUNIA Kyoto Protokol, sebagaimana yang telah kita ketahui adalah salah satu er etujuan untu Negara — Negara erindu trian untu mengurangi gas rumah kaca secara kolektif sebesar 5,2%. Selain itu, Paris Agreement menghendaki pada tahun 2018 semua negara bisa melaporkan pencapaiannya terhadap tujuan yang disepakati di akhir COP 21 meliputi pengurangan emisi, adaptasi dan pendanaan. Paris Agreement ingin menahan laju peningkatan temperatur global hingga di bawah 2C dari angka
sebelum masa Revolusi Industri, peningkatan kemampuan untuk beradaptasi terhadap dampak dari perubahan iklim, ketahanan iklim, dan melaksanakan pembangunan yang bersifat rendah emisi gas rumah kaca tanpa mengancam produksi pangan serta suplai finansial yang konsisten demi tercapainya pembangunan rendah emisi. Intergovernmental Panel on Climate Change pada tahun 2001 yang menghasilkan Assessment Report 3 menyatakan bahwa pendekatan nilai vulnerability (kerentanan) diambil berdasarkan formula exposure atau paparan dikali dengan sensitivity (sensitivitas) dibagi dengan adaptability of capacity (kapasitas adaptasi). Pada Assessment Report 3 kali ini, perubahan iklim merupakan objek yang dikenai oleh exposure, dalam artian merupakan dampak dari sebuah kerentanan. Maka kerentanan pada pada Assessment Report 3, 2001 mengeneralisasikan bahwa setiap bencana memiliki kerentanan yang sama. Sedangkan Intergovernmental Panel on Climate Change pada tahun 2014 yang menghasilkan Assessment Report 5 menyatakan bahwa pendekatan terhadap kebencanaan ini dilakukan dengan pendakatan kajian risiko, dengan formula risk (risiko) sama dengan hazard (bencana) dikali dengan vulnerability (kerentanan) yang dibagi dengan capacity (kapasitas). Pendekatan kali ini difokuskan bahwa perubahan iklim dianggap sebagai objek yang mengenai, yang mengindikasikan bahwa eruba an i lim adala ala atu en ebab dari umber — umber permasalahan bencana yang ada. Dunia telah memutuskan untuk menggunakan pendekatan risiko dimana setiap capasitas dan kerentanan dalam setiap bencana akan berbeda sehingga penanganan dan kebijakan yang akan dilakukan akan berbeda pula. Seperti pada kasus perubahan iklim, bentuk kebijakan dan mitigasinya pun akan berbeda dengan kasus gempa bumi. Perubahan iklim telah menjadi on um i individu mili dunia, menjadi ontem la i bagi tia — tia individu ba a ji a i u be ar ini a an dibeban an ada tia — tia unda individu maka berapa tanggungan beban yang akan kita dapatkan? Jika tanggungan tersebut dikuantifikasikan menjadi nilai nominal, maka berapa banyak rupiah hingga dolar yang akan kita keluarkan? APA KABAR, INDONESIA? Sebagai Negara kepulauan, Indonesia adalah salah satu Negara yang memiliki kerentanan tinggi terhadap perubahan iklim. Secara umum,
perubahan iklim telah memprediksikan bahwa Indonesia akan mengalami kenaikan dalam temperature, intensitas curah hujan yang akan berindikasi pada banjir dan kekeringan, dan panjangnya hari kemarau. Dampak yang paling besar dari adanya perubahan iklim di Indonesia adalah kenaikan permukaan air laut. Untuk mengurangi dampak dari perubahan iklim tersebut, maka pemerintah membentuk Undang — Undang №17 Ta un 2007 tentang RPJPN Tahun 2005–2025 ang menjabar an ba a “Keberlanjutan pembangunan jangka panjang menghadapi tantangan perubahan iklim dan emana an global ang berdam a ada a tivita dan e idu an manu ia” Kemudian pada November 2007, dibuatlah Rencana Aksi Nasional Dalam Menghadapi Perubahan Iklim (RAN-MAPI) serta Penyelenggara Conference of the Parties 13 di Bali 2007 yang menghasilkan Bali Road Map dan pada Juli 2008, Ba ena menerbit an do umen ”National Develo ment Planning :Indone ia Re on e to Climate C ange” Secara gari be ar, perjalanan panjang kajian iklim di Indonesia bermula pada hal tersebut. Kemudian pada tahun 2012, Badan Perencanaana Pembangunan Nasional mengeluar an “National Action Plan for Climate C ange Adaptation (RANAPI) atau Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim. RAN API adalah dokumen nasional aksi untuk adaptasi dari dampak perubahan iklim. Sehingga diharapkan dokumen yang telah dilegitimasi tersebut mampu mengurangi dampak dari perubahan iklim tersebut, bukan hanya sebagai literature yang disimpan sebagai koleksi melainkan sebagai pedoman untuk di aplikasikan. Berbicara tentang kenaikan permukaan air laut yang menjadi dampak utama bagi Indonesia sebagai Negara kepulauan terbesar di dunia. Kenaikan permukaan air laut ditaksir hingga mencapai 0,3–0,7 per tahunnya. Selain itu, fakta menunjukkan, bahwa sekitar 60% dari populasi dunia berdiam di kawasan selebar 60 km dari pantai dan diperkirakan akan meningkat menjadi 85% pada 2050. Indonesia, sebagai Negara kepulauan telah disebutkan oleh Ditjen Pesisir dan Pulaupulau kecil bahwa sejumlah 166 kota di Indonesia berada di tepi air (Waterfront) [Adisasmita, Direktorat Jenderal Pesisir dan Pulau — ulau Kecil, 2006 Pedoman Kota Pe i ir] Pada tahun 2050 perikanan tangkap di Indonesia akan turun hingga 50% akibat perubahan iklim global. Hal ini disebabkan karena kenaikan suhu bumi serta kenaikan permukaan
suhu laut menyebabkan ikan yang berada di belahan dunia tropis akan bermigrasi ke daerah subtropics James Watson, peneliti dari University of Queensland menyatakan bahwa keanekaragaman ekosistem disuatu Negara akan menjadi ancaman bagi Negara tersebut akibat adanya perubahan iklim. Sehingga, Indonesia, sebagai salah satu Negara dengan jumlah keanakeragama hayati yang tak terbatas adalah salah satu Negara yang akan paling terancam akibat adanya perubahan iklim tersebut. Seperti dirilis oleh Livescience.com, kota yang akan mengalami kondisi perubahan iklim paling awal di dunia adalah Manokwari di Papua, dimana para ahli memperkirakan kota ini akan mencapai titik terpanasnya di tahun 2020. Kota kedua yang akan mengalami perubahan cuaca paling panas tercepat adalah Jakarta, yang diperkirakan akan mencapai suhu paling panas di tahun 2029. “Setia dua tahun saya harus meninggi an lantai ruma aua agar tida tenggelam e laut” Lu man, nela an Telu Ja arta Rata — rata laju enurunan tana di Kota Ja arta adalah sekitar 7,5 cm ssetiap tahunnya bahkan hingga mencapai 25 cm dalam kondisi terparah. Sedangkan, berdasarkan estimasi dari IPCC, pada tahun 2025 permkaan laut naik hingga 5 cm. Maka, dapat dibayangkan bahwa Kota Jakarta akan menjadi Kota Inundasi. CITIES OF CLIMATE (ZERO CARBON FOR ZERO CLIMATES) Research and Innovation In Urban And Regional Planning Contemplation City of Climate (CoC) adalah salah satu program riset dan inovasi pengembangan bagi suatu kawasan dengan tujuan untuk mengurangi dampak dari perubahan iklim yang dikonsepkan oleh penulis berdasar referensi yang di dapat. City of Climate (CoC) ini akan dikembangkan berda ar an a e — a e ang a an di embang ann a, aitu a e fi i dan lingkungan, aspek sarana dan prasarana, aspek sosial dan kependudukan serta aspek ekonomi wilayah dan kota. Aspek Fisik dan Lingkungan Waterscape dan Turbin Belerang Postdamer Platz merupakan sebuah kawasan persimpangan jalan penting di pusat kota Berlin, Jerman, yang telah melakukan sistem penangkapan air ujan untu dimanfaat an airn a ebagai ebutu an e ari — ari Indone ia
dengan curah hujan rata — rata ang tergolong tinggi etida n a mam u untuk menerapkan sistem tersebut. Penangkapan tetes hujan yang jatuh dari langit akan disalurkan oleh sebuah pipa menuju bak penampung besar yang emudian di alur an ada i a — i a lainn a e uai dengan fungsi enggunaan air bai untu egiatan e ari — ari atau un diguna an sebagai prasarana listrik. Proyek ini diperkirakan senilai 40 milyar dan mampu mengumpulkan cukup air setiap tahun hingga 30 keluarga. Dengan sistem ini pula, kita bisa menghemat pemakaian listrik, memanfaatkan air hujan yang belum dimanfaatkan dengannefektif, memulai untuk memanfaatkan energi alternatif yang terbarukan, serta mengubah pandangan masyarakat betapa pentingnya air dan keseimbangan lingkungan. Saat Gunung Pinatubo di Filipina meletus pada 1991, gunung tersebut mengeluarkan belerang dioksida ke stratosfer yang memantulkan sinar matahari kembali ke ruang angkasa sehingga bumi mendingin sekitar 0,5°C. Peristiwa itu menjadi latar belakangnya pembuatan inovasi turbin belerang dimana sulfat akan disuntikan ke atmosfer bagian atas, dengan cara proses penyemprotan berkala. Sebagai Negara kelautan terbesar di Dunia, dengan luas lautan 2/3 dari seluruh luas wilayanya, maka sistem penaburan laut dengan besi sulfat secara berkala akan menyerap karbondioksida lebih banyak serta mempercepat pertumbuhan fitoplankton. Maka, dengan adanya sistem ini jumlah karbondioksida yang ada akan mengalami penurunan sehingga secara tidak langsung akan memperlambat dampak terjadinya perubahan iklim. Sarana Prasarana Smart Street and Back To Walk Pengaadaan jalan pintar terintegrasi dimana jalan yang disediakan akan dilapisi beton pelahap asbut, trotoar yang dibuat dari bahan daur ulang. Selain itu setiap kanan dan kiri dari jalan, yaitu, akan dicipatkan sistem drainase terpadu bioswale, sengkedan jenis biofilter yang dirancang untuk menghapus lumpur dan polusi dari aliran permukaan, dengan fungsi pengalir air hujan dimana selanjutnya air hujan akan dilalirkan untuk pengariran taman jalan. Penggunaan sistem bioswale ini akan mengurangi penggunaan energy sebesari 42% dan pengurangan biaya sebesar 21% jika
dibandingkan dengan proyek jalan tradisional atau jalur hijau yang setiap harinya kita lihat. Menurut Oak Ridge National Laboratory, Bus Transit menggunakan energi lebih banyak per penumpang kilometer daripada kendaraan pribadi khususnya mobil, dan menurut prediksi pada tahun 2035 sudah sedikit sekali mobil bertenaga bensin ataupun solar konvensional dijual (Dan Sperling, Direktur Institute of Transportation Studies di US Davis. Maka penyediaan trotoar, mass transit bertenaga listrik seperti kereta hingga mobil listrik perlu dikembangkan sejak saat ini. Sosial Kependudukan Eco-Mangrove dan Pemberdayaan Masyarakat Hutan mangrove berperan penting dalam mitigasi dampak perubahan iklim. Kawasan pesisir akan mengalami dampak negative pertama dari perubahan iklim. Tapnpa hutan mangrove ini, naiknya permukaan laut karena menghangatnya suhu bumi akan menenggelamkan garis pantai. Hal yang paling mendasar bahwa mangrove atau bakau mampu menyerap karbondioksida. Oleh karena itu, pemanfaatan kawasan eco mangrove di wilayah pesisir akan memberikan dampak positif, selain lingkungan yang menjadi lebih baik, konsep eco mangrove akan memberikan pendidikan kepada para masyarakat. Komunitas suatu ikan tertentu di wilayah equator bumi akan pindah ke bagian selatan akibat adanya perubahan suhu laut. Perubahan iklim juga telah menyebabkan nelayan kekurangan satu hari waktu kerjanya. Sebuah program pemberdayaan masyarakat rupanya perlu dikembangkan untuk menciptakan nelayan yang cakap dalam pengolahan ikan lebih lanjut, seperti contohnya industri abon ikan. Selain itu, nelayan juga perlu mendapatkan perhatian lebih dalam pengembangan kualitas diri untuk mencapai kualitas hidup yang baik pula. Nelayan dapat diperkerjakan sebagai pemandu wisata dalam kawasan eco mangrove ataupun pekerjaan yang akan memberikan nilai tambah lebih pada dirinya Ekonomi Wilayah dan Kota Pajak Emisi dan Macet, Obligasi Hijau
Pemerintahan pusat memiliki fungsi moneter sebagaimana diketahui untuk mengatur kebijakan fiskal. Seperti yang kita ketahui bahwa perubahan iklim disebabkan oleh antroposen dimana jumlah dari karbondioksida yang dikeluarkan adalah akibat dari kegiatan manusia. Ekonomi wilayah dan kota akan mengupayakan suatu sistem ekonomi lingkungan dimana perubahan lingkungan akibat kegiatan manusia akan divaluasikan dengan mata uang. Sistem ini adalah konsep dari development taxes policy dengan median voter sebagai salah satu preferensi konsep. Selain itu kemacatan juga merukan salah satu dampak kolateral yang ada. Adanya pajak emisi dan pajak macet merupakan salah satu langkah dan upaya yang bisa dilakukan pemerintah pusat dimana akan diberlakukan kebijakan pajak emisi dan kemacaten bagi pengguna kendaraan bermotor. Berbagai dunia tenga meruju ada embangunan ang bertaju “green” maka dari itu dalam bidang pereknomoian tentunya perlu ada suatu upaya untuk menghijaukan perekenomian. Salah satu caranya adalah dengan melakukan obligasi hijau dimana para investor yang akan menamamkan a am, nanrtin a a an di ena an ebagian be ar uang “green for c arit ” untuk kegiatan perbaikan lingkungan dimana uang tersebut akan dihibahkan untuk mendanai proyek yang akan meredam perubahan iklim. EPILOG ; IKLIM DALAM RIUH DAN KELAM Kontemplasi malam hari akan membawa kita pada suatu kesimpulan bahwa ada ang edang tida bai — bai aja ada bumi Lanta , ji a uatu ertan aan muncul, “A a abar Bumi Hari Ini ” ma a ta erlu ada ja aban dan tanggapan. Hanyalah kita sebagai penikmat yang seharusnya menjawab dalam nurani ma ing — ma ing Kon e mutuali me ang elalu diajar an rupanya belum mampu diaplikasikan oleh bumi dan manusia. Kesempurnaan adalah sepenuhnya milikNya, dan kesalahan adalah sepenuhunya milik hambaNya. Bandung, 20 April 2017 yang masih belajar, Saghita Desiyana Maurischa. DAFTAR PUSTAKA JURNAL DAN INTERNET Hananto, Akhyari. 2015. Perubahan Iklim itu Nyata: Inilah Tujuh Fakta Rekor
Iklim Global yang Terjadi. Mongabay Indonesia http://www.mongabay.co.id/2015/07/24/perubahan-iklim-itu-nyata-inilahtujuh-fakta-rekor-iklim-global-yang-terjadi/dasarmengukur-indekspembangunan-manusia. Diakses pada tanggal 18 April 2017 pukul 23.30 WIB North American Association for Environmental Education. 2016. Learning to Live with Climate Change: What Educators Need to Know. Wachington DC. https://naaee.org/eepro/blog/learning-live-climate-change-what. Diakses pada tanggal 14 April 2017 pukul 21.59 WIB The Climate Reality Project. 2016. Washington DC.https://www.climaterealityproject.org/training?utm_source=YouTubeTedNote&utm_medium=Social&utm_campaign=CrinTexas. Diakses pada tanggal 10 April 2017 pukul 16.34 WIB WWF. 2016. Laporan IPCC: Perubahan Iklim Nyata, Umat Manusia Hadapi Ancaman Serius. http://www.wwf.or.id/?29541/Laporan-IPCC-ke-5Kelompok-Kerja-I. Diakses pada tanggal 17 April 2017 pukul 22.35 WIB. PERUNDANG — UNDANGAN Undang — Undang Nomor 26 Ta un 2007 Tentan Penataan Ruang Undang — Undang Nomor 17 Ta un 2007 tentang RPJPN Ta un 2005 2025 Undang — Undang Nomor 31 Ta un 2009 tentang Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika
Sumpah, aku tak menghiraukan insan mana pun yang mengatakan hujan sangat mendistraksi senja ini. Hujan yang selalu saja disalahkan atas masa lampau mereka yang menghampiri masa kini. Hujan yang selalu dimaki karena ia jatuh dan membuat hati harus berteduh. Terkutuklah, jiwa yang menghujat hujan dan semoga jiwa tersebut diberkati oleh tuhan.
Hujan adalah kawan sebaya bagiku. Kawan yang selalu menemani dalam kesedihan juga kerinduan. Kerinduan akan seseorang yang pernah duduk di dekatku; berdua menikmati secangkir kopi. Bertukar pengalaman untuk pembelajaran, menggoreskan mimpi dan angan akan masa depan, serta berbagi tawa yang terselimuti kehangatan. Seseorang itu tak pernah gagal menjalankan tugasnya dalam membuatku tersenyum. Dua cangkir kopi pun menjadi saksi akan dua angan sepasang insan yang tercipta bersama hangatnya hujan. Namun, bagaimana mereka berdua dapat terbang; mencapai angan ketika salah satu bagian sayap masih memendam luka? Mungkin hanya Icarus yang bisa terbang dengan satu sayap. Ah sudahlah. Mungkin aku hanya bergumam. Mungkin juga suatu saat kita dapat menikmati secangkir kopi lagi berdua. Eh maaf bertiga maksudku. Maaf hujan aku melupakanmu. Mungkin, aku terlalu asik berimajinasi. Bandung, 25/08/17 Pemuda yang masih terguyur hujan dari masa lalu.
15 Maret 1943. Waktu menunjukkan pukul 19.00 bagian waktu setempat. Aku keluar dari kabin tempatku beristirahat menuju ke geladak utama hanya sekedar untuk mencari angin. Tak kusangka saat berada di geladak utama, aku takjub, baru kusadari bahwa kapal yang aku naiki ini sangat indah dan mataku terpana melihat indahnya lampu-lampu kota di pulau seberang dari kejauhan yang setiap detiknya semakin pudar. Aku tidak sendiri, di sini banyak sekali orang yang berkumpul, orang-orang yang ingin melihat indahnya gemerlap lampu kota di pulau seberang tempat kapal kami bersauh sebelumnya. Sembari aku menikmati kopi yang sebelumnya ku buat di kabin, kulihat ada sepasang kakek dan nenek yang keduanya berumur sekitar 70 tahun. mata ini melihat pasangan itu yang bukannya takjub menikmati indahnya kapal ini atau indahnya lampu lampu pulau seberang, malah keduanya hanya menggoreskan senyum ditemani air mata yang menetes perlahan dari kedua mata mereka. Karena aku masih menyimpan 3 batang coklat di jaketku untuk jaga-jaga jika ada keadaan yang darurat, aku menghampiri mereka berdua dengan senyum dan menawarkan mereka berdua coklat agar badan mereka hangat. Mereka menoleh kepadaku dengan ekspresi yang cukup kaget. Setelah itu tercipta beberapa detik keheningan. Setelah beberapa detik keheningan itu, Mereka berdua saliing menengok satu sama lain dan tersenyum, lalu saling mengusapkan sapu tangan ke mata mereka. Aku berpikir jika inilah pasangan sejati . Setelah itu kami memecah momen yang sulit diungkapkan itu dengan berkenalan satu sama lain, dan mereka menerima batang coklat yang ku beri. Setelah berbicara panjang lebar sang istri menyeletuk “Nak, engkau mirip sekali dengan anak kami� Sang suami menoleh ke istrinya, lalu ditatap kedua mata istrinya. mereka berdua kembali meneteskan air mata. Aku kebingungan dengan apa yang terjadi, aku langsung menanyakan kepada mereka berdua. “Sebenarnya ada apa?�
Setelah itu, kami berbicara panjang lebar menceritakan apa yang terjadi. Ternyata anak mereka berdua sudah lama tidak pulang sejak umur 30 tahun, anak mereka mengejar pendidikan tentang perkapalan ke negara eropa yang sangat terkenal. Anak mereka masih berhubungan dengan mereka hingga 10 tahun yang lalu. Anak mereka berhenti menghubungi mereka, mereka panik tidak karuan, mereka mencoba menghubungi anak mereka tetapi tetap saja tidak ada balasan, bahkan mereka pergi ke kota tempat anaknya menempuh pendidikan tetapi tetap, sama saja. Hingga 2 hari yang lalu kata mereka datang sebuah surat untuk dikirimkan hari ini, dan memang seperti dugaanku itu surat dari anak mereka yang telah lama hilang. Mereka menunjukkan surat itu, surat itu basah dan ada beberapa tulisan yang tidak dapat dibaca lagi, mereka bercerita bahwa surat ini ditemukan di pantai di kota yang seharusnya di sana lah anaknya berada. Mereka membawa surat itu kemanapun mereka pergi. Mereka mempersilahkanku untuk membaca surat itu dengan senyum kecil yang mereka goreskan. Juga beberapa tetes air mata. Kurang lebih ini sepenggalan surat yang sangat aku ingat. ………. Ibu… Ayah… Izinkan aku menjadi kapal… Yang menjadi penjelajah samudra yang terbentang luas ini… Yang meskipun kapal ini hanya setitik dibanding samudra ini… Tapi aku tahu jika samudra ini memang menjadi tempatku … Dan selalu menjadi tempatku… ………. Ibu… Ayah… Izinkan aku menjadikan engkau sebagai mercusuarku… Yang berperan sebagai pemandu jalanku… Yang ada untukku dari siang hingga malam… Yang selalu setia menungguku di tempatmu… Dan tetap selalu menungguku… ………. Ibu… Ayah…
Izinkan aku menjadikan rumah menjadi pelabuhanku… Yang jika saat aku pulang hanya kebahagiaan yang ada di benakku… Yang membuatku dan selalu membuatku merasa nyaman dan aman… Yang selalu kurindukan saat berada jauh di samudra itu… Yang menjadi tempat untuk diriku beristirahat… Dan tidak hanya sekedar untuk berlabuh… Tetapi menjadi tempatku bersauh… Seketika air menetes ke surat itu. Aku tidak kuat membaca surat itu, tubuhku bergetar tidak karuan , pikiranku membuatku ingat dengan rumah dan kedua orang tuaku, air pun menetes lebih deras. Seketika pasangan kakek dan nenek itu memelukku. Aku tidak bisa membayangkan perasaan mereka yang sudah lanjut usia dan sangat rindu ingin bertemu anaknya dihadapkan dengan realita yang sebenarnya dengan ditemukannya surat itu. Mereka berdua pamit masuk ke kamar mereka terlebih karena mereka tidak kuat dengan angin malam. Aku mengantarnya ke kamar mereka masih dengan rasa yang tidak bisa ku ungkapkan. Setelah aku berpamitan, aku menuju lagi ke geladak utama, namun keadaannya lebih nyaman dan damai tidak seperti tadi yang masih ramai orang melihat pemandangan, mungkin karena memang sudah terlalu malam dan pemandangan yang tadi kami lihat sudah tidak seindah yang tadi. Aku meluapkan semua perasaanku, aku langsung teringat kepada kedua orang tuaku. Aku langsung menulis surat kepada mereka. Aku tidak tahu harus bagaimana lagi. Aku memutuskan kembali ke kamarku, menenangkan pikiranku, dan mengistirahatkan tubuhku. Dan dari surat itu aku tahu. Bahwa kapal membutuhkan mercusuar agar kapal itu selamat dan tidak salah mengambil rute. Juga pelabuhan agar kapal itu selalu mempunyai alasan untuk kembali pulang.
Aku Ingin Engkau Baca Pelan-Pelan. -perapian.-
Aku rebahkan tubuh ini di dekat sofa ditemani hangatnya perapian di ruang tengah. Tubuhku menggigil, menyerah dengan keadaan yang mungkin malam terdingin yang pernah kurasakan selama ini. Aku mencoba untuk lebih mendekatkan tubuhku ke perapian itu. diriku mencoba tuk mengistirahatkan diri, memejamkan mata, melemaskan tubuh ini sambil berharap agar malam terdingin yang pernah kurasakan ini segera berlalu. Namun kenyataannya dingin ini mengalahkanku, aku sama sekali tidak dapat terlelap, dingin ini menusukku hingga sukmaku, aku menggigil tidak karuan, walaupun hangatnya perapian ini masih terasa tetapi dingin ini dapat dengan mudah mengalahkannya. Kulihat sekitarku, apakah ada benda untuk membantuku melalui malam paling dingin yang pernah terjadi padaku sampai saat ini. Kutemukan sebuah selimut, sebuah buku lama oleh pengarang terkenal, dan sebuah album foto lama berwarna hijau dengan logo sebuah perusahaan kamera terkenal pada masanya. Aku pakai selimut itu di tubuhku, aku dekapkan pada diriku layaknya bagian dari tubuhku sendiri. Kehangatan yang diberikan oleh selimut itu sangat mengurangi dinginnya malam hari ini. Sembari ku mendekatkan lagi diriku ke perapian, aku bingung memilih antara buku lama karya pengarang terkenal atau album foto lama yang berwarna hijau dengan logo perusahaan. Aku tidak tahu pasti kenapa aku memilih album lama itu, tetapi yang kuketahui hatiku lah yang mengarahkanku untuk menggapai album lama itu.
Kubuka halaman pertama, aku tersenyum sendiri melihat betapa bahagianya aku saat itu, berada di dekapan kedua orang tuaku, masih tidak dapat membedakan angka dan huruf. Aku lanjutkan ke halaman kedua di mana saat itu aku sudah mulai dapat berjalan, aku melihat orang-orang di sekitarku bahagia melihatku dapat melakukan itu, kubuka halaman demi halaman perlahan-lahan dengan tersenyum ditemani perasaan sendu juga beberapa air yang menetes dari atas. Aku larut dalam perasaan itu, perasaan yang hangatnya mengalahkan dingin yang aku rasakan yang bahkan perapian pun tidak bisa menghangatkanku. Pada halaman-halaman terakhir aku membaca album itu, dingin itu tak terasa, hanya rasa kesejukan yang ada. Aku tidak sadar bahwa dingin itu telah berlalu, kulihat garis di cakrawala masih tetap berwarna biru tetapi tampak lebih cerah. Aku baru sadar jika sekarang sudah pagi, malam dingin yang awalnya sangat terasa panjang dan sangat dingin serasa cepat ku lalui hanya dengan membuka kembali album lama. Album lama yang disana terdapat memori-memori lama bersama orang-orang terdekatku yang hanya bisa aku kenang. Dari situ aku sadar, aku sadar bahwa dingin dan hangat adalah dua kondisi dimana dua kondisi itu melengkapi satu sama lain. Dingin bukan ada karena hangat tidak ada, atau hangat itu lemah. Tetapi, Dingin ada karena menginginkan rasa hangat, begitu pula sebaliknya. Dan bagiku dingin tak selalu memuakkan. Dingin mendorongku untuk bertahan dan melatih jiwa dan ragaku. Dingin yang notabene lekat dengan gambaran yang kaku dan tak acuh. Malah mendorongku memunculkan sisi hangatku. Lagi ula‌ Pagi selalu mengajarkan bahwa dingin tak selalu memuakkan, bahwa dingin juga bisa memberi kesejukan dan kenyamanan.
Kala itu mulutku ingin menetaskan sebuah opini tentang angka didalam kehidupan. Pertama, Akan terdengar angka pertama muncul didalam benakmu mungkin satu, seratus, seribu, sejuta atau satu triliun. Mungkin. Lalu, apakah angka-angka itu berjasa dan memupuk pamrih terhadap mu? sedang algoritma dan dialektika yang berwawasan saling bersalaman untuk bertaruh siapa yang lebih penting. Pikirkan lah barangkali semua angka itu membentuk dari tiap-tiap benda di bumi ini. Mungkin Sang Mentari, Rembulan, Persimpangan, Senja, atau Manusia itu sendiri bisa jadi. Bilamana itu benar, Mengapa tak kita rangkul saja semua itu dan kita bungkus mereka semua menjadi satu rangkaian angka yang absolut? Berat mungkin bagiku. tapi tidak bagi kita. bangunkan aku seperti halnya manusia menyalakan api unggun untuk menebar kehangatan. “Terima kasih” “Dengan ini kujadikan semua menjadi ‘Ribuan’ ” “Ribuan mata yang merindukan perubahan, Ribuan jiwa yang mengharapkan impian, Ribuan asa yang menepuk pundak kita” “Ingin punya hati yang sama walaupun berbeda pada dasarnya” “Karena tidak butuh Ribuan tahun untuk mendapatkan Mentari untuk mereka” “Percayalah”
https://relaleadership.com/humanity-relationships-judging-others/
Manusia adalah makhluk hidup dengan pemikiran yang kompleks, dan segala sesuatu yang berkaitan dengan manusia menjadi tidak berbatas termasuk kemungkinan yang terjadi menjadikan manusia dan kehidupannya dinamis. Ada banyak aspek yang berkaitan dengan manusia, dan pada tulisan ini saya akan membahas tiga perihal tentang manusia yang saling berkaitan. Tiga hal ini menurut saya penting untuk direfleksikan oleh manusia jaman sekarang atau istilah kerennya generasi millenial. Walaupun tidak menutup kemungkinan untuk dipahami semua manusia yang masih diberikan kesempatan bernafas sampai sekarang lintas generasi. Exploded Mind. (https://id.pinterest.com/pin/935904 98481700833/)
Tiga hal tersebut adalah hati, jiwa, dan kemanusiaan. Menurut KBBI, hati didefinisikan sesuatu yang ada di dalam tubuh manusia yang dianggap sebagai tempat segala perasaan batin dan tempat menyimpan pengertian (perasaan dan sebagainya). Di tulisan ini saya akan menitikberatkan bagaimana manusia menggunakan perasaannya tanpa terpengaruh faktor eksternal. Sedangkan jiwa menurut KBBI didefinisikan seluruh kehidupan batin manusia (yang terjadi dari perasaan, pikiran, angan-angan, dan sebagainya) dan juga sesuatu atau orang yang utama dan menjadi sumber tenaga dan semangat. Di tulisan ini saya lebih menitikberatkan jiwa sebagai kehidupan batin manusia yang menjadi sumber tenaga atau semangat. Dan yang terakhir adalah kemanusiaan yang menurut KBBI didefinisikan secara manusia; sebagai manusia. Di tulisan ini definisi kemanusiaan adalah bagaimana memperlakukan manusia lain secara manusiawi. Tiga hal tersebut saya rasa harus direfleksikan bagi setiap manusia jaman sekarang, karena berbagai masalah yang sedang ataupun sudah terjadi. Masalah tersebut adalah masalah yang terjadi di bidang sosial yang akan saya highlight adalah masalah tentang pendidikan gender, keyakinan, dan fenomena pascakebenaran (post-truth phenomenon). “Cowok gaboleh nangis, cowok harus kuat!� “Cewek di rumah ajalah gausah kerja tinggi-tinggi� Akrab dengan kalimat tersebut? Sebetulnya masalah terjadi saat anak dididik 3Gender Equality. (http://www.aiga.org/achieving-genderequality-in-design-profession) dengan pemaksaan opini dari orang tuanya, dan membuat anak-anak berkembang sesuai keinginan orang tuanya, walaupun tidak bisa saya generalisir semua pendidikan di rumah seperti itu adanya. Akibatnya hal tersebut membuat sebagian pihak (khususnya perempuan)
menuntut hak-hak yang lebih dari gendernya atau fenomena ini bisa disebut gender equality atau pada pihak perempuan disebut feminisme. Pesan dari masalah ini dan keterkaitannya dengan tiga aspek adalah, manusia seharusnya bebas menjalankan sesuatu yang ia mau selama tidak melanggar norma dan hukum yang berlaku. Laki-laki mempunyai hati dan saatnya harus bersedih, mengapa ia tidak boleh menangis? Perempuan mempunyai jiwa dan saat ia menemukan sesuatu yang ia sukai dan ia jalani dengan penuh semangat, mengapa harus ditahan pendidikannya? Kemanusiaan yang baik seharusnya tidak perlu memaksa sehingga menimbulkan perasaan tidak nyaman bukan? Hal ini sebetulnya berkaitan dengan masalah selanjutnya, yaitu mengenai keyakinan dan fenomena pasca-kebenaran. Manusia terkadang memaksakan kehendaknya agar bisa merasa benar. Seperti salah satu artikel medium dari Nayaka Angger yang berjudul Saya Takut Kamu Kira Tuhan Hanya Kenal Kamu Atau Temanmu. Salah satu highlight yang menurut saya relevan adalah “Saya percaya bahwa orang baik adalah orang baik. Tapi sekarang, banyak yang percaya bahwa orang yang sama adalah yang baik.� Namun sayangnya timbul masalah baru, manusia dengan segala kompleksitas pemikirannya membuat ia belajar hal baru setiap saatnya dan membuat masalah yang baru lagi sehingga masalah manusia dinamis. Post-truth is 2016 Oxford Dictionaries’ Word of The Year. Post-truth phenomenon atau fenomena pasca-kebenaran mungkin menjadi istilah yang masih asing di telinga walaupun fenomena ini sedang terjadi. Pasca- ebenaran meru a an ata ifat ang meruju ada “ urangn a da a pikat fakta objektif dalam pembentukan opini masyarakat dibanding emosi dan ra ang a� Pemaksaan kehendak ini mengakibatkan keributan yang terjadi di sekitar kita seperti contohnya adalah kasus pemilihan gubernur DKI Jakarta. Keributan tidak perlu terjadi jika manusia tidak memaksakan kehendaknya kepada orang lain. Hal ini adalah efek nyata dari fenomena pasca-kebenaran tentang bagaimana emosi dan prasangka lebih berpengaruh terhadap keputusan manusia dibanding fakta objektif.
Hubungan antar manusia dilambangkan dengan garis horizontal sedangkan hubungan manusia dengan Tuhannya dilambangkan dengan garis vertikal. Tidak ada garis diagonal. Saya percaya dalam memberikan nasihat kepada orang lain itu ada berbagai macam caranya, namun ada tiga cara yang menurut saya baik untuk dilakukan. Pertama, memberikan nasihat secara langsung, tidak memaksakan kehendak dalam penyampaiannya namun dengan senyuman dan kelembutan. Kedua, jika cara pertama tidak berhasil, cara selanjutnya adalah mencontohkan yang baik karena manusia mempunyai hati yang bisa luluh kapanpun. Dan yang ketiga, adalah berdoa kepada Tuhan secara diam-diam jika kamu mempunyai Tuhan. Manusia mempunyai hati dan cara terbaik memanusiakan manusia adalah dengan menyentuh hatinya. Kembali ke definisi bagaimana hati, jiwa, dan kemanusiaan saling berkaitan, sudah seharusnya kita bisa berempati terhadap kondisi orang lain dengan menggunakan hati kita untuk bisa merasakan lingkungan lebih banyak, membantu orang lebih tulus dan menjalani kehidupan dengan lebih semangat. Sekali lagi, Semoga kita tidak lupa bahwa kita harus menjalani hidup dengan perasaan yang lebih peka, jiwa yang lebih semangat dan kemanusiaan yang lebih manusiawi. Referensi : Lintang, G. N., 2016. Kemenangan Trump dan Fenomena Pasca-Kebenaran. [Online] Available at: m.antaranews.com [Accessed 18 June 2017] Angger, Nayaka. Saya Takut Kamu Kira Tuhan Hanya Kenal Kamu Atau Temanmu. [Online] Available at: medium.com [Accessed 17 June 2017]
Aku tahu bagaimana rasanya sakit Aku tahu bagaimana rasanya kecewa Ketika kondisimu tidak sesuai dengan harapanmu Ketika kondisimu mekasamu untuk bertahan Ketika kondisimu memaksamu untuk menerima semuanya Aku tahu bagaimana rasanya tidak ada satu orang pun yang tidak mendukungmu Bagaimana rasanya ketika orang lain meremehkanmu Bagaimana rasanya ketika orang lain menganggapmu bukan apa-apa Bagaimana rasanya ketika tidak ada orang yang dapat mendengar keluh kesahmu Menangis bukan lah solusinya Mengurung diri bukan lah solusinya bukan lah solusinya Suatu saat kamu akan bertemu dengan orang-orang yang menerimamu apa adanya Orang-orang yang selalu mendukungmu Orang-orang yang selalu ada untukmu Ketika saat itu ada Kau harus mampu membuka hatimu Karena seberapa keras mereka berusaha, semua tergantung pada dirimu Tapi, ada satu catatan yang harus kau ingat Jangan sampai kau menyia-nyiakan mereka Karena tidak ada yang namanya kesempatan kedua Kuharap kau mau membuka hatimu Menerima kondisimu, menerima ku dan juga orang-orang yang sedang berusaha untukmu “Kita semua harus menerima kenyataan, tapi menerima kenyataan saja adalah pekerjaan manusia yang tak mampu lagi berkembang. Karena manusia juga bisa membikin kenyataan-kenyataan baru. Kalau tak ada orang mau membikin kenyataan-kenyataan baru, maka “kemajuan” sebagai kata dan makna sepatutnya dihapuskan dari kamus umat manusia.” — Pramoedya Ananta Toer
Bapak Pemimpin Dewan Pelindung Rakyat yang terhormat, Kami telah melihat berbagai berita di media Namun engkau berkata bahwa itu hanya informasi sesat Serta sebuah karangan peristiwa Dua tahun yang lalu, Ketika negara sedang berjuang melawan ketimpangan dan ketidakadilan Engkau malah secara diam-diam mengatur pertemuan yang membicarakan keuntungan Saat semua rakyat menolak perpanjangan kontrak dengan perusahaan swasta tambang luar negeri Engkau malah mencuri kesempatan dengan sebuah jabatan pemimpin dewan yang dapat mengatur segalanya sendiri Namun sayang sekali, rencana busukmu tercium dan telah diketahui semua rakyat Karena ada seseorang yang berani mengungkap sebuah tabiat jahat Selama beberapa bulan proses hukum di MKD pun engkau masih saja dapat lolos Dengan berbagai akrobat politik yang dapat menerobos Engkau sempat mengundurkan diri dari singgasana kekuasaan Namun, itu hanya taktik politik yang sudah engkau persiapkan Dengan perlahan engkau kembali menduduki kursi kepemimpinan Memimpin kembali para dewan sandiwara dan pencitraan Kini, Engkau kembali menjadi sorotan publik Tersangkut dalam permasalahan E-KTP yang pelik Para dewan yang muncul dengan berbagai pembelaan Tak terkecuali engkau yang selalu lolos dari sebuah dakwaan Komisi Pemusnah Koruptor pun engkau salahkan Membuat opini publik seolah-olah komisi tersebut alat politik kekuasaan Membuat engkau seperti orang yang terdzalimi Padahal realitanya engkau sendiri lah yang keji
Rakyat mengerti mana yang masuk akal dan mana yang pembual Mereka meyakini bahwa kekuasaan licik seperti itu tak akan kekal Rakyat telah pandai memilih dan memilah Antara informasi yang benar dan salah Rakyat hanya meminta jangan merenggut hak atas kesejahteraan mereka Atau mereka akan mengutuk engkau dengan segala hukum karma yang dapat menimpamu kapan saja Jadilah engkau pemimpin yang dapat mempertanggungjawabkan segala kesalahanmu Bukan malah bersembunyi atas sebuah opini tuduhan palsu Rakyat hanya menuntut apa yang seharusnya mereka dapatkan Dan rakyat juga hanya menuntut sebuah kesetaraan dan keadilan Hormat Kami, salah satu rakyat bumi pertiwi.
Tenggelam, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia memiliki 5 arti. Artinya adalah karam (membicarakan tentang perahu), masuk terbenam ke dalam air, terbenam (membicarakan tentang matahari), jatuh ke dalam kesengsaraan, dan yang terakhir hilang atau lenyap. Membaca arti tenggelam, akhirnya saya menyadari bahwa saya sedang menyelami arti kata itu satu per satu secara bertahap. Tahap pertama, perahu yang sedang kita tumpangi karam. Karam akibat menabrak batu besar yang bernama ambiguitas. Perahu yang tercipta karena ketidaksengajaan alam semesta itu terbelah dua memisahkan kita menuju dua kutub yang berbeda. Seiring perahu ini karam, perlahan saya terbenam ke dalam lautan memori akan momen-momen yang dulu pernah terjadi. Cairan memori itu menghalangi kemampuan tubuh untuk menyerap oksigen sehingga memicu terjadinya asfiksia. Saya berusaha keras berenang menuju permukaan, namun tubuh sudah membiru lemas. Tertarik oleh arus lautan yang begitu kuat. Hingga akhirnya kontrol akan tubuh ini menghilang, dan pelan-pelan tenggelam menuju dasar palung memori dengan damai. Damai dengan kesadaran akan kesendirian. . Saat itu sedang terjadi senja, momen saat matahari terbenam dan juga arti kata tenggelam yang ketiga. Momen ketika matahari bertemu bulan untuk sekian menit, kemudian berpisah. Saat dulu kita bertemu dan berbicara tentang berjuta-juta kegundahan di hati serta pikiran. Kilasan-kilasan fragmen memori itu berjalan begitu cepat tersapu arus lautan menuju kesunyian. . Saya yang sudah berada di dasar palung memori akhirnya perlahan jatuh ke dalam kesengsaraan, arti kata tenggelam yang keempat. Kesengsaraan itu tak bisa di hindari karena cahaya sudah tidak dapat menembus dalamnya kegelapan. Sengsara karena keinginan untuk mati hanya dikabulkan untuk tubuh, tapi perasaan untukmu terus hidup. Tenggelam di dasar kegelapan,
terus berharap untuk lenyap dan hilang.
Illustration created by Emma Critchley
Bandung, 25 Januari. Music. It’s a love song about human and a little city.
Malam ini, a u abi an a tu e i u ber ama mere a ‘lagi’ . Ada permainan yang sekiranya aku baru tau dan mereka mengajak ku bermain bersama. Mereka yang membawaku lebih dalam tentang kenyamanan . Bagiku ini bukan pertemanan. Ini keluarga ! . Seburuk apapun satu sisi kami, secacat apapun satu sudut kami, aku yakin kita punya sisi yang tidak pernah sama dengan yang lain. Ada sisi yang tidak disadari oleh mata-mata diluar sana, ada sisi yang hanya memilih untuk diam bukan umbar. Adapun kamu yang disana, yang merasa diri lebih baik. Ingatlah allah pun tidak pernah sombong telah menciptakan manusia, bahkan kamu yang berfi ir ‘ am ir em urna’ . Sebesar apa kekuatan mu? Setinggi apa ilmumu? Sejauh mana pengalamanmu? Hanya satu pertanyaanku dan mereka yang berani bungkam, sudah sejauh mana pengabdianmu? Salam dari u ang baru belajar bermain game ‘undercover’ �
Terkadang manusia tidak menyadari bahwa bagaimana kita bersikap, bagaimana kita menggambil tindakan, pada kenyataannya adalah representasi dari diri kita sendiri. Lalu, apakah menjadi diri kita sendiri adalah sebuah kesalahan? Terkadang untuk menjadi diri sendiri saja banyak hambatannya. Tanggapantanggapan dari sekitar bisa saja dengan mudahnya menutup diri seseorang karena perasaan takut untuk tidak sependapat dengannya. Memang apa salahnya untuk menjadi berbeda? Menurut saya, berbeda sama dengan spesial. Menerima perbedaan tersebut adalah perjalanan menuju sebuah kondisi dimana kita dapat mencintai diri sendiri yang berbeda, dan spesial. Dengan mencintai diri sendiri, akan ada saatnya kita bertemu seseorang spesial lainnya yang mencintai kita seperti kita mencintai diri kita sendiri. Itu yang saya tetapkan dalam diri saya hingga saat ini. Tera ir, alo ata Emma Stone‌ “I can’t t in of an better re re entation of beaut t an omeone o i unafraid to be er elf “ Tulisan ini tulisan amatir pertama saya (dibantu a.m. ) yang sedang memikirkan diri saya yang dalam waktu sebulan lebih lagi ternyata akan berkepala dua.
Saya suka menyebutnya, tepi. Tidak sedikit jalan yang bisa kita ambil sebagai makhluk di bumi ini. Mau jadi ini, itu, begini, begitu, ke sana, ke sini, semesta sudah berbaik hati memberikan sebuah kata: terserah. Tapi ya, namanya juga manusia, barangkali takut salah, jadi cari amannya selalu jawab: saya manut. Ya, manut. Akhirnya manut sama arus. Orang-orang ke kanan, lalu ke kanan. Orang-orang e iri, lalu banting tir e iri A irn a muncul i tila “normal” dan “ane ” Du “ane ” terlalu a ar Ya, ita ebut aja “uni ” Mung in ban a ang adar alau “uni ” itu “ane ”, jadi emua mencoba menjadi tampak normal. Mengikuti arus deras di tengah jalan. Tampak nyaman dengan zona serba aman di sana. Kalau kesusahan, ya ada orangorang normal lain disana. Dan a a, mung in ang “uni ” an a men a i ann a di ebua te i Yang “uni ” elalu ebingungan Yang “uni ” elalu tergoda “n em lung” e ramainya arus di tengah. Karena sepertinya, hidup akan terjamin jika kita masuk dalam arus itu. Segalanya adalah perihal menjadi diri sendiri. Karena terkadang menjadi diri endiri menci ta an benteng tantangan o ial di de an mata ang… aru kita lewati. Sendiri. Sendiri? Iya, karena kita berada di tepi.
tak ada yang lebih pilu dari menunggu dengan retakan tembok bisu tak ada kamu kala itu aku masih menunggu mu, sambil bercerita tentang punggungmu yang masih membelakangiku dan kau masih menikmati senja-mu sedang aku disini memperhatikanmu didepan mawar yang mulai melayu ku lihat mata yang menutup pintu, dengan tangan yang mengadah lusuh kau tampung memori itu dan aku masih menunggu dalam lamunku, kucoba memahami melalui secangkir kopi yang belum ku isi sambil ku buat kau menjadi puisi tak lama kala hujan, punggung mu mulai berputar suaramu mulai terdengar walau hanya sapa dan sedikit tawa tapi setidaknya, kau isi cangkir kopi ku walau tak seutuhnya tuan, bagian kebahagiaanku hariini semoga kau menikmati tiap putaran arloji sedang aku tetap disini bagai daun yang mulai jatuh tapi tak ditangkap oleh sang tanah, erla an‌ walau tak tahu kapan hujan itu datang lagi
my far away lover how many times have i circled this park; rolled in the grass; sang deep by binocular over and over again and t e ind’ long sigh my far away lover how many times have i wrapped myself in starlight droplets of dew sweet like honey but taste bitter in my flesh
Macet mudik lebaran tahun 2016
“Oma e Mba i udune direnova i o Ta i genera i elanjutn a o o ma i unjung e ini ” — Bude Wiwin, berdasar penuturan adik saya, yang membuatnya dan saya tercenung. Mudik, yang berarti pulang ke kampung halaman menurut KBBI, di masa sekarang ini merupakan hal yang sangat lumrah. Orang berbondongbondong menuju kampung asalnya, rumah orang tuanya, dan biasanya dari kota menuju udik, meng-udik. Dari kawasan metropolitan menuju kota-kota yang tersebar. Mudik ini biasanya mempertemukan keluarga besar, menuju ke rumah kakek-nenek yang nantinya kelompok umurnya saya sebut sebagai generasi
pertama, lalu bersama ayah-ibu bertemu saudaranya, yang saya istilahkan sebagai generasi kedua, dan tak lupa berjumpa saudara sepupu, yang merupakan generasi ketiga. Orang tua dari kakek dan nenek (buyut), bagaimana? Sepengalaman saya, sudah banyak yang buyutnya telah wafat, dan kalaupun belum, cukup jarang ada yang seluruh keturunan buyut tersebut berkumpul berhari-hari selama mudik dalam satu rumah buyut. Biasanya yang terjadi adalah kunjungan sebentar ke rumah buyut tersebut, lantas menghabiskan mudik di rumah kakek nenek. Tentu saja, kehidupan selalu memaksa manusia untuk beregenerasi, pada orang tua kita, pun pada kita. Yang tadinya generasi kedua, akan menempati posisi sebagai generasi pertama, dan yang generasi ketiga seperti umuran saya ini, akan memasuki kelompok umur generasi kedua dalam pengandaian saya. Perihal melanjutkan keturunan un, enta a an memili i atau tida — ang e arang ini mulai mara , ta a an menguba o i i dimana ita menjadi generasi yang lebih tua, dalam hemat saya. Dengan begitu, cucu-cucu sekarang yang merupakan generasi ketiga, nantinya tak lagi mudik ke rumah kakek, melainkan ke rumah ayah ibunya, karena perubahan posisi tadi. Maka, akan sangat mungkin rumah kakek nenek, rumah mbah saya, akan ditinggalkan, atau sepi ketika diwariskan untuk ditempati salah seorang anaknya. Rumah itu mungkin saja tak lagi jadi tujuan menginap mudik, tak lagi menyerap cengkerama hangat yang tak pernah lelap pada hari-hari lebaran. Bincang itu kelak akan bermigrasi ke rumah-rumah ayah ibu kita. Tapi, apakah akan seriuh rendah lima tahun lalu, bahkan sekarang ini, di rumah kakek nenek kita? Dalam tradi i mudi , bia an a genera i edua — dengan genera i ertama adalah kakek-nene ang di unjungi — berjumla lebi dari tiga ber audara, bahkan ada yang belasan bersaudara. Menurut sensus penduduk Indonesia tahun 1971, angka kelahiran total (TFR) adalah sebanyak 5,6 anak per wanita, dimana hal ini berarti setiap wanita sekitar tahun tersebut memiliki anak dengan rata-rata 5,6 — eban a an lima am ai enam ana ji a dirata-rata. Pada sensus tahun 1980, TFR ini menurun menjadi 4,7 anak per wanita. Ini menunjukkan bahwa generasi kedua yang saya maksud, ayah ibu kita beserta kakak adiknya yang biasanya lahir dalam kurun waktu 1971(atau sebelumnya)–1980, rata-rata merupakan 4–6 bersaudara. Cukup banyak bukan, jika dibandingkan generasi kita? Angka kelahiran total pada sensus 1997 adalah 2,34, dan pada sensus 2000 adalah 2,27 anak per wanita.
Ya, kuantitas tentu berpengaruh, atas ramainya diskusi di meja makan. Jadi, tidak salah kan, kalau saya katakan bahwa nantinya mungkin tidak sesemarak di mudik hari-hari ini. Belum lagi, mengingat pergeseran generasi, dengan generasi Z yang sangat berasosiasi dengan perkembangan teknologi serta penggunaannya pada segala aspek, dimana hal tersebut berpengaruh pada kondisi psikologis generasi Z yang cukup acuh dan kurang bersosialisasi di dunia nyata. Selain itu, dengan jumlah anggota keluarga yang relatif sedikit, mengumpulkan seluruhnya secara fullteam ketika liburan akhir semester atau libur-libur agak panjang lainnya cukup mudah. Hal ini dapat saja mengurangi sakralnya mudik lebaran, yang biasanya menjadi sarana berkumpulnya seluruh anggota keluarga secara lengkap atau setidaknya hampir lengkap. Ketika musim libur yang berkumpul sudah sama seperti mudik, apa pembeda yang tersisa, selain opor ayam dan shalat idul fitri? Sebenarnya bu an ma ala i , ta i bagi a a — dan adi — ang elalu men u ai dan menanti libur lebaran selama setahun penuh, adalah masalah ketika mudiknya tak lagi sakral dan spesial. Tapi, tentang problema kuantitas, tak mungkin harus menambah jumlah keturunan lagi, kan, mengingat jumlah penduduk yang semakin membludak sedangkan Indonesia ini semakin semrawut saja? Apakah mudik, masih akan menjadi mudik, bertahun ke depan? p.s.: hal ini juga bisa saja berlaku pada teman-teman Protestan atau Katolik dengan libur Natalnya, pun mungkin dengan agama lain yang memiliki libur dan tradisi pulang, kan? Tegal, 30 Juni 2017 Sa a — dan di u i ber ama Ni ita, Yang gamang apakah mudik nantinya masih ada dan terasa. Referensi: Badan Pusat Statistik 1987; 1992; 1997a; 1997b; 1998; Biro Pusat Statistik et al., 1989 Sensus Penduduk 1971, 1980, 1990, 2000, 2010, Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) 1991, 1994, 1997, 2002, 2007 dan 2012 http://www.pikiran-rakyat.com/bandung-raya/2017/04/03/kenali-karakterremaja-generasi-z-397866 diakses pada Jumat, 30 Juni 2017 pukul 11.33 WIB. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Online
W at if it didn’t a en I ouldn’t ave to an er “becau e it a ened” W en t e a ed me “ ”, I ouldn’t ave to grief on m o n birt da Because it was supposed to be a week before I depart, I would be dwelling 11,825 kms away From where I am now, I would be joining the club Christopher Nolan was the president of, I ould eat Pret’ ra As my breakfast every single day, I would be wandering through the streets And accidentally bumped into Tom Hiddleston, I ould atc S a e eare’s plays on weekends Starred by Andrew Scott, I would attend concerts and gigs Of my favorite bands, But, W at if it didn’t a en I would be 11,709 kms away From my family and closest friends, I ouldn’t ave met eo le I met because shit happened, I ouldn’t ave ad all t e ex erience I had because shit happened.
Seorang Pelaut duduk termenung di tepi pantai. Setelah berlayar seharian, ia singgah di suatu pulau. Perahu telah Pelaut itu tambatkan. Duduk di pasir putih sambil menatap samudra adalah yang kemudian ia lakukan. Dari kejauhan terlihat Senja mulai beranjak pergi. Malam akan berganti menjaga langit. Namun nampaknya Senja enggan terburu-buru berangkat. Sepertinya Senja sadar masih ada seseorang yang sedang mengamatinya. Cahaya keemasan yang bersinar dan memantul di lautan, tentu menjadi suguhan yang nikmat dipandang. Terutama untuk Pelaut itu. Senja yang menampakan keindahannya itu sangat cocok untuk orang-orang yang sedang sendiri. Sendiri menikmati kesendirian. Deru ombak, lambaian angin, dan hangatnya pasir menambah kenikmatan itu. Sebenarnya Senja ingin menemani Pelaut itu lebih lama, tapi Malam sepertinya sudah kehabisan kesabaran. Maka Senja itu pamit dan menghilang ke balik cakrawala. Sekarang hanya Pelaut dan Malam yang tinggal. Dalam kesendiriannya, Pelaut hanya bisa berharap bertemu Senja esok hari. Karena Pelaut itu tak ingin sendiri. Yang ia butuhkan hanya lah senja.
Malam itu, aku menyaksikan pertandingan bola di layar kaca. Itu kegiatan yang paling kusukai untuk menghabiskan waktu. Bola adalah olahraga terbaik yang pernah diciptakan umat manusia, menurutku. Menyaksikannya dan memainkannya adalah hal terbaik pertama di dunia ini. Kenapa kubilang pertama? Mungkin kamu akan mengetahuinya. Bola dapat membuat u “amne ia” e aat untu a a un, ba an al dunia i Tapi saat itu, entah apa yang kulakukan, tiba-tiba pikiran liarku bertanya, “Kenapa ya kalo main bola cuma dibatesin 90 menit?” Lalu pikiranku yang lain menjawab, “Mungkin kalo gadibatesin, bolanya jadi ngebosenin.” Lantas pikiran liarku bertanya lagi, “Kenapa ya kalo main bola cuma boleh 11 orang?” Lalu pikiranku yang lain menjawab lagi, “Mungkin kalo gadibatesin, bolanya jadi ribet.” Tida bia an a diota u terjadi “di u i antar i iran” e erti ini Mung in karena aku jarang berpikir, dan tidak suka berpikir. Tapi setidaknya aku berpikir kritis, ya, sejumlah orang berpikir kritis itu baik, jadi yasudah ku lanjutkan. Kenapa ada batas? Nyatanya, batas itu dekat sekali dengan kita. Hidup seringkali punya batas, meski tidak semua orang. Aku merasakan hidup yang punya batas. Batas berperilaku, bermain, makan, uang, bahkan pulang. Ya, untukku, pulang itu ada batasnya. “Punya hidup yang dibatasi itu, gaenak” kata pikiran liarku. Aku seakan tidak bisa bebas melakukan hidup. Mungkin pikiran liarku murni pikiran manusia, yang masih hidup dalam daging. Namun pikiranku yang lain menjawab, “Emang punya hidup yang bebas itu enak?” Kalo kamu sedang membuang kotoran pada perutmu, lalu waktunya dibatasi, apa itu enak? Ku jawab sangat tidak enak, bahkan, kalau ada jawaban yang lebih tidak setuju mungkin aku menjawab itu, karena itu adalah hal terbaik kedua menurutku dan tidak bisa dibatasi waktunya.
Menurut u, “itu�, ang amu buang itu, tidak bisa dipaksa dan dikejar oleh waktu, biarkan dia keluar pada saat ia ingin dan nikmatilah itu. Tapi, tidak semua orang bisa setuju denganku. alu, kalo kamu sedang tidur bersama temanmu, satu ranjang, jenis kelamin yang sama, apakah kamu ingin wilayah tidurmu dibatasi? Ku jawab iya, pasti kubatasi. Apalagi jika temanku suka lupa etika saat tidur, bergerak-gerak seluas dan seenergik yang dia bisa. Kualitas tidur bisa terganggu, tentu, kecuali syarat yang ketiga dihilangkan mungkin jawabanku lain. Tapi, lagi-lagi, tidak semua orang bisa setuju denganku. Lantas apakah batas itu? Baik atau buruk? Enak ataupun tidak? Menurut orang-orang yang puitis, mungkin batas itu seperti koin, yang punya dua muka, bagian, atau apalah itu. Tergantung pemikiran setiap manusia, tergantung emi iran liar dan emi iran lain i “manu ia� ter ebut Yang ku tahu, batas itu bagian dari kehidupan, yang memperbolehkan setiap manusia berpikir tentang kondisi ideal yang mereka mau. Tidak terbatas tidak selamanya baik. Terbatas tidak selamanya buruk.
Aku rasa kamu bisa mengerti, dan aku rasa kamu adalah kedua yang bisa mengerti. Asal kamu tahu, beban itu pergi begitu saja setiap aku melihat kamu. Kamu tak perlu berbuat apa-apa, hanya dengan keberadaan kamu, aku bisa merasa sangat lega. Andai saja aku makhluk nokturnal tanpa beban, ingin aku menghabiskan seluruh waktuku bersama kamu. Tapi sayang, aku hanya manusia yang melihat kamu selagi sempat. Hampir tidak pernah aku sisihkan waktu untuk sengaja bertemu melihat kamu. Maafkan aku yang tidak pernah berterimakasih. Walaupun aku yakin kamu tak butuh itu, ucapan terima kasih, hanya saja aku ingin berkesempatan untuk mengucapkannya. Ingin sekali aku sering-sering melihat kamu. Melakukan banyak hal bersama. Andai kamu tahu, banyak sekali cerita untuk diceritakan dan kamu, kamulah yang kupercaya untuk ku jadikan tempat peraduan. Mungkin kamu berpikir aku ini cengeng. Tapi percayalah apa pun yang akan kuceritakan sangat berarti bagiku. Hanya dengan diam kamu, aku yakin aku akan menjadi lebih baik. Oh ya, aku punya mimpi tentang kita, mungkin bisa dilakukan setelah beberapa hal usai diselesaikan. Akan ku tunggu saat-saat itu, saat setelah hal-hal itu selesai, dan aku akan sering bertemu kamu. Meski dari jauh dan dalam kesunyian. Ukysasgdt.
Manusia berkembang setiap harinya dengan memunculkan masalah-masalah baru, baik itu masalah individu hingga masalah beresolusi publik. Ketika sebuah masalah sudah mencakup lingkup yang melibatkan banyak orang, butuh pendekatan kolektif untuk menemukan solusinya. Tidak ada perseorangan yang dapat bertanggung jawab atas munculnya permasalahan seperti ini dan kontrol dari permasalahan ini tentunya berada di atas kemampuan satu orang atau beberapa orang. Keragaman manusia secara langsung dapat menjadi faktor yang mendukung ataupun menghambat penyelesaian masalah-masalah tersebut. Implementasi keilmuan multidisiplin yang merupakan bagian dari keragaman manusia tersebut seyogyanya mampu membantu memecah dan mengidentifikasi permasalahan yang ada, sebelum masuk ke ranah yang lebih luas dan memberikan dampak yang jauh lebih signifikan. Keragaman manusia juga dikembalikan kepada status dan kelebihan manusia yang mampu menentukan pilihan dengan kesadaran, apakah mereka lebih peduli dengan permasalahan individual atau permasalahan publik. Apabila kita sedikit menilik mengenai perkembangan wilayah dan khususnya mengenai perencanaan wilayah, mungkin akan lebih banyak muncul pertanyaan semacam apakah kondisi kita lebih baik dari 20 tahun lalu? Apa saja yang sudah pemerintah lakukan untuk memperbaiki kondisi wilayah ini? Padahal mungkin kita perlu lebih dihadapkan dengan pertanyaan seperti apakah kita sudah memahami ilmu kewilayahan itu sendiri, atau mungkin apakah kita sudah menyadari bahwa planologi ini sebenarnya sudah menjadi bagian dari kehidupan kita? Manusia seharusnya humans of ny (http://www.newcitiessummit2013.org/wpcontent/themes/event-manager/imageshomepage/ncs2013-homepage-plenary1main1.jpg
menyadari dari sekian banyak makhluk hidup, hanya manusialah yang memiliki kemampuan untuk memberikan kontrol penuh pada ruang yang ada di sekitarnya, dan ini menjadikan ruang yang ada menjadi ruang manusia. Apa yang menurut saya menjadi masalah sekarang merupakan ketidaktahuan kita akan permasalahan yang ada pada level keruangan, dan ilmu perencanaan seharusnya mampu menjembatani ketidaktahuan akan komplikasi yang terjadi di lingkungan sekitar. Dengan adanya perkembangan teknologi, kita bisa melihat bahwa skala permasalahan keruangan tidak lagi berada pada level yang rendah, tetapi menciptakan berbagai meta baru dalam permasalahan perwilayahan, khususnya di Indonesia. Munculnya gojek, adanya reklamasi, dan berbagai permasalahan yang bentuknya sudah tidak lagi hanya sekedar banjir akibat sampah yang dipupuk oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab, ataupun pembangunan masif dan eksesif tanpa mementingkan keasrian dan kenyamanan lingkauan. Yang juga menjadi masalah, tidak ada bias dalam perkembangan teknologi, dalam artian teknologi tidak dapat memihak baik buruknya perkembangan manusia. Reklamasi merupakan bentuk perkembangan teknologi, namun kita belum dapat mengkotakkan apakah hal tersebut positif atau negatif, sebelum kita melihat jangkauan dan dampak dari perkembangan tersebut. Masih naif bagi saya untuk mengatakan bahwa Indonesia memiliki tata ruang yang buruk, namun mempelajari ilmu planologi menjadi pilihan untuk memperbaiki apa yang sudah kadung menjadi masalah, dan kita butuh gerakan pragmatis yang mampu membantu memberikan perubahan positif pada Indonesia. Planologi lebih dari sekedar observasi, kajian, dan peta tematik. Planologi seharusnya menjadi ilmu yang dapat membantu dan memberikan pelayanan pada publik. Dan disini saya menawarkan pilihan, untuk berkata bahwa kita sudah terlambat, atau berbenah.
sumber : hipwee.com
Saga di Penghujung Laga Ketika kulihat lembayung tipis itu berhimpit horizon Sayap-sayap jingga tengah mengepak malu-malu Sejengkal, lalu sejengkal lagi Mulai nampak senja dengan arakan bunga kelabu . Ombak menyeru menghantam beton pembatas Terombang-ambing, dan jemari kurusku menggapai Ah, dingin, menembus kaus lenganku . Tersungging senyum saga di bibir ini Ketika laut bersemburat ditatap surya yang sayu Ketika mata beradu dengan sebatang elok ranting bakau . Duh, beringsut dagu melihat siapa yang bertengger Sepasang kekasih burung senja Sunyi senyap menghembus di sela siluet camar itu Begitu berdebarnya berdampingan memadu syahdu Hanya aku yang tahu, betapa merdu
Nyanyian asmara di atas sepuhan emas laut . Perlahan petang datang menggerayang Bentang air itu menelan habis bola terang di atasnya Nyiur juga tinggal bayang saja Sementara aku masih bersimpuh disini Bersenandung hening, pura-pura membisu Padahal pipi tengah merona malu Deru rindu, Ombak bersua Lamat, terdengar debur Lumat, butir pasir menggusur Menggelitik jemari kaki yang lentik Cantik pula panorama awan serupa batik . Gerimis, kubentang lengan di atas anjungan Butir suci berpadu laut suci . Jejak-jejakmu menuntun telapakku Turun, menginjak pasir sewarna gula Naik, berpegang ranting sewarna tinta Tenggelam, ombak menyapu setinggi tumit . Jatuh, hati ini di depan siluetmu Teduh, Irismu tersirat bisu membatu . Lautmu dalam hening, senyap menghinggap Kemilau biru di ujung mata, tergelar surga Tidakkah terpikir, bahwa rindu sampai menderu Siluet kita disapu gulungan, yang mendebur penuh haru Melukis Senja Dalam bingkai persuaan ini Horizon tengah bercumbu dengan lentera Jingga menggulati bibir pantai Mengecup sayu nyiur kelapa
. Dalam batas waktu ini Kaki berpijak, berjingkat riang Berlari, berduyun-duyun Mengejar pallet langit yang berurai Warna oranye yang damai Warna berpadu di kanvas senja
Memang benar kata orang Senja memang semenyenangkan itu Dan.. Senja yang kulihat saat ini Tidak seperti senja yg kulihat sebelumnya Ia merekah indah dengan warna emasnya yg menyala Bersatu padu dengan semesta raya.. Dan senja kali ini, belum tentu mataku masih bisa melihatnya esok Sering aku berpikir Andai aku bisa mempunyai senja itu Mungkin hari-hariku bisa lebih berwarna Ditemani senja yg berpijar dengan riangnya Tapi memang manusia egois Seenaknya saja ingin memiliki sang senja Tanpa berpikir Bahwa senja adalah milik Pelukisnya Ah egois sekali aku Memangnya senja itu hanya aku yg melihatnya Mungkin ada pasang mata lain Yang mampu memalingkan sang senja Dan mungkin lebih baik untuk sang senja Maaf senja, aku sangat ingin memilikimu Tanpa memikirkan tentangmu Terimakasih atas warna yang kau pancarkan Yang berhasil membuatku jatuh terpana Sampai jumpa di lain senja 21/10/17 dini hari
Jam menunjukkan pukul 22.00. Suhu udara mulai terasa dingin di kulitku. Di bawah cahaya lampu yang redup kami sedang melakukan sebuah diskusi. Diskusi yang menentukan harapan beberapa orang.Diskusi mengenai bertahan atau tidaknya seseorang di suatu keluarga. Keluarga yang seharusnya tempat mereka kembali pulang. Pulang untuk menemui anggota keluarganya yang lain. Namun, keluarga ini sekarang sudah tidak didambakan oleh beberapa orang yang membuat mereka tidak ingin kembali pulang. Sesuatu yang mungkin sangat berarti bagi orang tersebut atau mungkin tidak peduli sama sekali. Mungkin itu merupakan diskusi yang hanya membuang-buang waktu buat orang yang mungkin tidak peduli. Hal yang mungkin hanya kepentingan beberapa orang saja. Diskusi dimulai dengan memintai pendapat setiap orang mengenai masalah tersebut. Setiap orang memberikan berbagai macam pertimbangan,ada yang setuju dan ada yang tidak setuju. Namun, semakin lama pendapat semakin mengarah kepada setuju. Ya,setuju untuk membuat orang yang bersangkutan keluar dari keluarganya. Keluarga yang mungkin sudah lama berada di sisi mereka. Keluarga yang mungkin belum dapat memberi rasa nyaman kepada mereka. Namun apadaya,kami juga tidak dapat memaksakan pendapat karena itu adalah diskusi dimana suara terbanyak adalah hasilnya. Tak lama kemudian tibalah saatnya aku mengeluarkan pendapat. Pendapat yang mungkin bertentangan dengan beberapa orang. Namun,menurutku itu adalah pendapat yang paling masuk akal bagiku pada saat itu. Aku memberikan gambaran mengenai beberapa orang tersebut karena mungkin aku lah yang paling kenal dengan mereka. Aku memilih untuk mempertahankan mereka karena keluarga ini mungkin akan terasa hampa jika mereka tidak ada di dalamnya. Beberapa menit kemudian hasil diskusi pun diputuskan, pemimpin diskusi memberikan kesimpulan atas semua pendapat yang sudah sama-sama kami
dengar tadi. Hasilnya tidak sesuai dengan pikiran saya. Usaha saya untuk membuat mereka bertahan ternyata sia-sia karena banyak anggota diskusi lebih banyak yang bertentangan dengan saya. Ya begitulah, hasil yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya. 5 menit yang sangat menentukan harapan beberapa teman-teman saya. 5 menit yang membuat saya kembali berpikir apakah tindakan yang saya lakukan tersebut sudah benar atau tidak. 5 menit yang mungkin akan saya pertanggung jawabkan nantinya. Entahlah,saya hanya bisa berharap bahwa keputusan tersebut adalah yang terbaik bagi setiap orang dalam forum diskusi tersebut. Semoga saja tidak ada penyesalan di kemudian hari atas keputusan yang sudah sama-sama dibuat. Semoga saja
Senja kala itu masih sama Semerona cinta lalu buatku terpana Senja kala itu masih sama Tertutup hujan, tapi masih bisa kurasa kehadirannya Aku jatuh cinta pada senja Tentang tawanya yang tak pernah kudapat dari hujan Tentang caranya bilang kalau malam tidaklah berarti kegelapan Tentang petunjuk yang mungkin diam-diam Tuhan kirimkan Entah apa artinya hujan ataupun senja Yang aku tau, hujan yang menghalang senja hari itu membantuku mengenalmu.
Keempat kali, apa kau pernah diterpa keringnya sinar matahari kemudian diguyur basahnya air hujan setelahnya? Aku beruntung pernah mengalaminya, meskipun hanya sebentar, Sinar matahari memang panas, tapi hampir tak berbekas kecuali hanya keringat yang itupun akan hilang ketika ku sisihkan. Namun hujan, dia dingin dan meninggalkan bekas basah di sekujur tubuh yang sampai sekarang basah itu belum sepenuhnya kering. Dibalik semua itu, panas dan hujan memang selalu berdampingan. Melengkapi kisahku di alam terbuka. Pada akhirnya, keduanya sama-sama memberi arti pada diri untuk lebih baik lagi dalam mencari arti. “Terima a i �,
Kering atau Basah ? Ditulis tahun 2017, dengan sedikit perubahan makna.
i. It has been a while since I sailed with my ship; going up and down and scream and scared. There will always be anxiety. People told me that true happiness is on the other side of fear. And here I am surfing through my nightmares only to found that, well, the place I arrived in just as similar as my hometown. Or have I brought my home with me along the pilgrimage? And another thing that I've been thinking is that, is it the destination that I should look upon to or is it the panoramic side that scattered along the pathway? I have been too dazzled by the amazement the destination offer; too much that I forget to appreciate the beauty along the journey. There is a beauty in every process, whether it is a process of falling or rising. I have been sad over the outcomes that I got. But, the blues I encounter have cover the reddish swoosh that lining across the horizon and the people I walked with. Outcomes is important. But, process is equally important. Am I sad? Am I happy? Am I scared? Am I dauntless? Probably not one, I am all that I felt. To laugh to bleed to scream and to shiver just prove to me that m eart i till beating Some eo le a , “to be toug i to be eartle � Because that way, not a single thing can harm and hurt you. But that way, not a single thing can make you happy either. It is like creating a forcefield that detach you from negativity and positivity, and left yourself alone with neutrality. ii. Mr. Blue Melville, I know that storm and waves have made your days dark and gloomy, but keep sailing will ya? Because one lady once told me there is nothing more beautiful than the way the ocean refuses to stop kissing the shoreline no matter how many times it is sent away. Because the shore you are trying to arrived in is too majestic and peaceful for you to lose hope for. Because there is a beauty in perseverance.
Cerita kita mungkin merupakan cerita fiksi yang indah
Don Quixote de la Mancha karya Miguel de Cervantes
Pada saat ini mungkin kalian telah membentuk cerita-cerita baru di benak kalian. Bahwa dalam cerita ini, kalian adalah salah satu orang yang menjadi pejuang dan harapan dari angkatan. Kalian segelintir orang yang bisa menanamkan visi dan keinginan mulia untuk berkontribusi di masyarakat. Kalian menjadi aktor yang membuat kampus dinamis kembali. Kalian punya tanggung jawab yang berat untuk memegang peran yang dianugerahkan pada kalian. Semua orang pasti mempunyai angan-angan yang menjadi refleksi dari hidup, tetapi izinkan saya untuk menceritakan jalan kehidupan melalui sebuah karya sastra yang lampau bertajuk Don Quixote de la Mancha.
Cerita Fiksi Don Quixote Dikisahkan seorang bernama Alonso Quixano, seorang laki-laki yang memiliki banyak uang dan menghabiskan waktu luangnya dengan membaca begitu banyak buku dongeng tentang pengorbanan para kesatria. Akibat kurang tidur dan kebanyakan membaca, otaknya mengering hingga mengira dirinya sedang hidup di zaman dahulu kala. Zaman ketika para jagoan bertempur memperjuangkan hal-hal yang luhur semisal kebenaran dan keadilan. Sang tokoh protagonis mengganti namanya dengan panggilan Don Quixonte, dan tiba-tiba memutuskan meninggalkan rumah, berkeliling naik kuda lengkap dengan baju zirah untuk memenuhi panggilan kesatrianya, meluruskan segala hal yang salah di masyarakat serta membawa keadilan bagi dunia. Petualangan ini pun menjadi seru sebab ia menganggap segala hal di dunia nyata seturut fantasi dari bacaannya. Ia menamai kudanya Rocinante, lalu merekrut seorang pengawal bernama Sancho Panza yang sebenarnya hanyalah seorang petani sederhana. Ia juga menunjuk sesosok gadis-yang-entah sebagai cinta imajinernya yang ia beri nama Dulcinea del Toboso, yang darinya ia memperoleh nilai-nilai kebenaran dan keindahan. Lalu ada pula kincir angin yang dikiranya raksasa yang harus dikalahkan, sekawanan domba yang dianggapnya pasukan musuh, hingga sosok penyihir virtual yang dijadikan kambing hitam yang selalu mengecoh pikirannya Ketika kalian membaca cerita ini, mungkin kalian akan tertawa ataupun mengerutkan dahi, keheranan mengapa ada cerita tentang orang yang begitu bodoh mau termakan dongeng bacaannya dan menjalani hidupnya selayak kesatria sebenarnya. Cara dia melihat dunia pun kelihatannya begitu aneh, karena mana mungkin kita melihat seorang gadis dan menjadikannya cinta sejati kita, padahal kita baru melihatnya di tepi jalan dan bahkan tidak pernah berbicara dengannya seumur hidup seperti Don Quixote. Tetapi apakah benar kenyataan kita tidak seperti cerita ini? Realita Akan Pengalaman Kita mendasari cara pandang kita dengan apa yang kita lihat, pahami, dan jalankan seumur hidup. Seperti membaca kitab suci, memahami ideologiideologi baru, membicarakan keadilan dan HAM, ataupun hobi kita sehariari aat menonton film ‘mindblo ing’ ar a C ri to er Nolan, membaca novel-novel cinta Dilan, Rindu, The Architecture of Love, membaca puisi
ar a Sa ardi Djo o Darmono ang men entu e erti “A u ingin mencintaimu dengan eder ana�, novel Max Havelaar Multatuli terjema an H.B. Jassin yang memberi semangat untuk menolak penindasan dan korupsi, dan segelintir karya-karya lainnya yang sempat kita baca saat senggang. Akankah beberapa karya tersebut merupakan fiksi sama seperti bacaan Don Quixonte sebelum ia berkelana? Dan apakah kita juga terjerumus dengan bacaan-bacaan tersebut, membawa diri kita melampaui cerita narasi yang indah untuk memperjuangkan apa yang kita maknai dalam hati? Apakah kita pernah melakukan hal-hal aneh seperti meramal kekasih kita akan ada dimana selayaknya Dilan kepada Milea saat akan menuju sekolah, ataupun mencoba menjalani kisah action seperti Thomas yang melawan mafia hukum Indonesia di Negeri Ujung Tanduk karya Tere Liye? Tak sadar bahwa terkadang fiksi-fiksi tersebut menjadi dongeng yang cukup berpengaruh karena dapat ditiru di kehidupan nyata, dan nyatanya berhasil. Buku-buku perjuangan tentang HAM membuka pemikiran kita tentang apa keadilan dan bagaimana menerapkannya di kehidupan sehari-hari. Kitab suci mengajarkan kita bagaimana kita sebagai manusia berperilaku di kehidupan sehari-hari, serta mengakui realita tertinggi adalah keberadaan Tuhan. Banyak contoh lainnya yang bisa membuat kita berfikir, apakah selama ini cerita hidup kita adalah bentukan dari gabungan pikiran akan cerita-cerita yang kita terima selama ini? Tentang Cerita Fiksi Sekarang kita memiliki lambang angkatan yang terbentuk dari pikiran bersama, dan berharap akan menjadi fiksi yang indah akan dasar dari ideologi angkatan. Kita ditanamkan semangat selayaknya mahasiswa yang haus akan ilmu dan pengalaman dalam memperjuangkan kebenaran. Kita membangun nuansa solidaritas yang terbentuk dari kata-kata manis seperti keluarga, sahabat, dan harapan. Aku tahu semuanya terasa sebagai ceritacerita Bab I di novel-novel persahabatan, dan berusaha membentuk alasanalasan mengapa akan ada bab-bab berikutnya. Tetapi jika ini semua fiksi mengapa kita perlu menjalaninya? Sebuah cerita hanyalah kunci, tapi seperti kunci, yang ada hanya membuat kita sampai di pintu. Menurut Boyd, apa yang mendorong orang ingin menggabungkan identitas mereka ke dalam cerita ialah kodrat manusia yang cenderung selalu ingin memasuki dunia tempat tinggalnya, yaitu dunia
cerita.• Jika kalian membaca cerita Don Quixonte, pada akhirnya ia benarbenar berhasil memperjuangkan keadilan selayaknya kesatria dalam ceritacerita tersebut. Bagaimana dia membawa cerita itu dalam hidupnya membuatnya memperjuangkan apa yang orang lain tidak lihat sebagai ketidakadilan yang harus ditumpas. Sanity may be madness but the maddest of all is to see life as it is and not as it ould be — Don Quixote Transformasi Sekarang bagi kalian yang tidak ingin termakan cerita fiksi ini, hal yang terbaik jika merasa terjebak dari keberadaan ini yaitu membebaskan diri dari kutukan para pendongeng, lalu menjadi pendongeng itu sendiri. Ketika fiksi yang lama dianggap tidak relevan lagi, maka fiksi yang baru akan tercipta. Buatlah fiksi baru tersebut agar kita bisa melihat jalan hidup yang kau harapkan ada di benak orang lain. Aku mau kalian termakan dengan glorifikasi keindahan sejarah kemahasiswaan kampus ini dan mencoba untuk membawanya ke dunia ini, agar pada akhirnya walaupun kalian menolak relevansi cerita yang ada, kalian tetap menjadi seperti manusia, melihat dunia apa adanya berdasarkan pengalaman mahasiswa yang kalian miliki. Dan pada akhirnya memperjuangkan apa yang baik dari manusia, terutama di angkatan kita. http://lsfcogito.org/don-quixote-de-la-hoax-sihir-narasi-dan-hegemonifiksi/ Hidup mungkin merupakan sebuah cerita, tetapi aku ingin kamu menceritakannya, agar aku tahu pada dasarnya kamu itu baik Samuel Gerald Marpaung Aksatrya Arghyabumintara (Kesatria yang menghargai negara)
Kesadaran tentang pentingnya waktu tentu bukan hal baru untuk diriku dan teman-temanku, terutama mengingat kita telah sampai pada tempat dimana kami berpijak sekarang yaitu Institut Teknologi Bandung tepatnya selasar Planologi pukul 18.31 telat 1 menit daripada perjanjian yang telah kami sepakati dengan kakak tingkat yaitu 18.30 Sekarang bukan tentang siapa yang salah sehingga kami bisa terlambat ataupun tidak ingin menjalankan konsekuensi karena menganggap remeh 1 menit yang terbuang itu. Saya rasa tidak perlu menjabarkan lagi betapa pentingnya 1 menit itu, sudah terlalu sering kita baca di timeline ataupun di cerita, koran, tumblr, ataupun official account motivasi bahkan sekedar quotes galau yang kerap kali berseliweran di timeline. Untuk dapat menjalankan kegiatan ospek jurusan(selanjutnya saya katakan ebagai ‘o jur’) ini tentu aja orang-orang yang sudah terpilih, ketika salah seorang dari kami masih bermalas-malasan untuk jalan dari tempat mereka tinggal ataupun mem-prioritaskan hal lain dibandingkan osjur ini, dilain tempat masih ada orang yang bermimpi untuk menjalankan kehidupan yang sedang kami jalani. Beberapa bahkan mengulang hingga 1–2 tahun untuk mendapatkan posisi kami, bahkan beberapa orang lainnya tidak akan pernah bisa mendapatkan posisi kami saat ini dan selamanya hanya terkubur dalam angan menjadi mimpi yang abadi. Suka tidak suka, mau tidak mau, ada faktor lain yang memaksa diri kami untuk menepati waktu. Seperti kata salah satu kakak tingkat kami saat interaksi ada faktor lain diatas segala faktor yang membuat kami tetap harus tetap waktu. Yaitu faktor komitmen, ketika mulai longgar ditengah jalan, ingat dulu kenapa kita planologi 16 memulai? memulai untuk sepakat bisa tepat waktu, berbicara sangat idealis di depan kakak tingkat bahwa kami pasti bisa menjalankan semua tugas yang diberikan. Sedikit melihat ke belakang, beberapa hari saat saya memulai interaksi pertama saya, saya melakukan perjalanan ke Jakarta sebuah kota yang sudah lama sekali sejak saya pertama kali mengunjunginya. Saat itu saya ingin
merasakan bagaimana rasanya menjadi seorang ‘commuter’ sehari saja. Tak sampai 1 hari, baru 1/2 hari saya sudah kewalahan dan mengeluh dalam hati “Menga a emua orang terli at terburu-buru ” dan dari e ian ban a penyebab yang saya amati, bila ditarik benangnya masalah mereka adalah 1. Waktu, namun yang membedakan adalah 2. Pertama adalah orang yang ingin melakukan sebanyak mungkin hal dalam suatu waktu (efektif) dan yang kedua adalah orang yang membuang-buang waktu. Dalam 1 hari setiap orang diberi jatah yang sama, 24 jam. Pernah bertanya mengapa yang 1 bisa mencapai banyak hal dalam 1 waktu sedangkan yang lainnya tidak? itu arena a tu, orang ang u e adala i orang ang ‘ ertama’ tadi, ebi a mungkin ia memanfaatkan waktunya dengan efektif, berbeda dengan si orang ang ‘ edua’ ia terlalu mengulur a tu ada al tida ban a al ang ia lakukan, akhirnya ia harus terburu-buru dan menyusahkan dirinya sendiri apalagi bila hal yang dikejar itu penting, ia bisa telat dan telat bisa menghilangkan kepercayaan seseorang. Berkaca dari pengalaman ini, terutama kami para planologi 16 seharusnya sadar dan malu apabila tidak dapat menggunakan waktunya sebaik mungkin. Tanamkan pada tiap pribadi dalam angkatan ini bahwa kami harus bisa menjadi contoh orang yang dapat memanfaatkan waktu dengan baik. Apabila terlalu susah untuk mengajak semua orang, mulailah dengan angkatan kita, apabila masih sungkan mengajak teman-temannya mulailah dari sahabat terdekat, dan apabila masih merasa kesusahan juga? Mulailah dari dirimu sendiri. Hal besar berawal dari hal kecil yang banyak dan konsisten. Bila tiap-tiap pribadi PL16 telah memulai tidak akan ada lagi istilah terlambat barang 1 menit dalam kamus kami.
Senja pun mulai menebar tabir emasnya. Rembulan sudah berdandan cantik untuk menggantikan sang surya di langit. Seorang brahmana tua mengusik kekhusyukan tapa Karna di tepi laut. Ia datang untuk mengemis harta. Karna bingung. Ia tak punya apa-apa, kecuali Kavacha (zirah pusaka) dan Kundala (sepasang anting-anting) yang sudah melekat di tubuhnya sejak lahir. Ia sadar jikalau tanpa dua pusaka tersebut, dirinya tidak lagi abadi. Namun ia tidak risau. Karna adalah seseorang yang tidak akan ingkar pada sumpahnya (saat penobatan dirinya menjadi Raja Angga). Ia bersumpah akan hidup sebagai seorang dermawan, yang tidak akan menolak untuk memberi. Karna merobek Kundala dari kedua telinganya dan menyayat Kavacha dari kulitnya hingga berdarah-darah. Ia melakukan semuanya tanpa berkedip, dan menyerahkannya kepada brahmana tua itu. Melihat ketulusan Karna, si brahmana tua terharu. Ia pun memberikan suatu pusaka lain sebagai imbalan kebaikan hatinya. Vasavi Shakti namanya. Sebuah tombak yang dapat menghabisi siapa saja, bahkan dewa sekalipun. Namun Vasavi Shakti hanya dapat dipakai sekali sepanjang hidupnya. Karna pun menerima pusakanya. Ia genggam Vasavi Shakti dengan erat. Tiba-tiba Karna tersadar dari lamunannya. Di tengah suasana yang kacau, Vasavi Shakti miliknya sudah menghujam jantung Gatotkaca Putra Bima. Tubuh Gatotkaca yang besar pun ambruk. Sorak sorai pasukan Kurawa pun terdengar. Akhirnya ashura (raksasa) jagoan pasukan Pandawa itu tumbang. Bersamaan dengan itu Vasavi Shakti melebur, menjadi debu dan hilang.
Berangkat daripada asumsi sebelumnya, bahwa output dasar bagi setiap mahasiswa adalah dapat menjadi problem solver bagi masyarakatnya. Adapun setidaknya nilai-nilai standar yang biasa dijadikan patokan ialah Tridharma PT. yang terdiri atas pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Kiranya seseorang dapat menilai secara objektif dan menyeluruh pastinya tidak akan terjadi sentimen negatif diantara blok-blok mahasiswa. Patut kiranya mahasiswa teknik planologi dapat insentif. Atau minimal stimulus penunjang perkembangan mental dan akademik. Lewat pendekatan pemampatan empat tahun, kita bisa memiliki 250% modal awal bahkan lebih. Hal ini bukanlah tanpa alasan, setidaknya ada tiga hal fundamental yang dapat menjadi ujung tombak mahasiswa teknik planologi dalam memperoleh segala kapasitasnya. Sesuatu yang barangkali tidak didapatkan di program lain, atau kurang tertajamkan.
sumber : https://adiprabowo31.blogspot.co.id/2014/09/hubungan-manajemen-danorganisasi.html
Pertama, kemampuan manajerial. Management is the organizational process that includes strategic planning, setting; objectives, managing resources, deploying the human and financial assets needed to achieve objectives, and
measuring results atau secara singkat dapat diartikan sebagai proses mencapai tujuan organisasi dengan bekerja dengan dan melalui orang-orang dan sumber daya organisasi lainnya. Proses untuk menentukan struktur ruang dan pola ruang yang meliputi penyusunan dan penetapan rencana tata ruang baik mikro maupun makro mustahil dilakukan bila kemampuan ini minim. Skill inilah yang membuat lulusan teknik ini dapat versatile di berbagai hal. The planologist harus mengetahui secara terstruktur mulai dari tujuan, kebijakan, dan strategi penataan ruang wilayah mikro, berlanjut ke sistem perkotaan nasional yang terkait dengan kawasan perdesaan/perkotaan dalam wilayah pelayanannya dan sistem jaringan prasarana utama hingga menyelidiki indikasi arahan peraturan zonasi sistem nasional, arahan perizinan, arahan insentif dan disinsentif, serta arahan sanksi bagi pelanggar yang tentu membutuhkan multidisiplin ilmu. Dan setiap kepala planologist memiliki andil, tanggung jawab serta potensi besar untuk mengelola dan menyelesaikan masalah-masalah urban secara kontekstual, tentu dengan segala pertimbangan epistemologi yang ada. Skill manajerial mutlak diperlukan bagi segala jenis planner, apalagi kita yang harus siap tempur dengan kondisi manajerial mikro maupun makro. Sejarah telah berbicara mengenai negara yang menguasai sistem manajemen, dia akan unggul lebih dahulu daripada yang tidak menguasai. Menyediakan lahan untuk pengembangan hunian dan kebutuhan masyarakat dengan kepadatan dan tipe yang bervariasi di seluruh wilayah kota tentu merupakan kolaborasi multidisiplin ilmu. Sistem manajemen setidaknya dapat menyediakan ruang hunian yang sehat, nyaman, selamat, aman dan asri sesuai dengan ragam kepadatan dan tipe hunian yang dikembangkan. Beruntungnya kita, sebagai salah satu putra-putri yang berkesempatan untuk mengetahui kemampuan ini lebih lanjut lewat pembiasaan dan lingkungan belajar yang mendukung. Mengetahui sistem luar dan dalam, mempelajari suatu struktur proses dari awal hingga akhir lalu merumuskan alternatif solusi terbaik dari berbagai macam permasalahan yang kompleks.
Sumber : https://www.lynda.com/Business-Skills-tutorials/Managing-ProjectCommunication/149841-2.html
Kedua, skill wajib yang akan tersematkan kepada The Planologist adalah kemampuan komunikasi, Communication is two-way process of reaching mutual understanding, in which participants not only exchange (encodedecode) information, news, ideas and feelings but also create and share meaning. Dalam artian singkat dapat diartikan sebagai kemampuan dasar untuk dapat memperoleh sintesis pengertian antara dua personal atau lebih dan memberikan makna sesuai maksud yang tepat.
Sumber : http://slideplayer.com/slide/6408767/
Kemampuan ini bukanlah tanpa alasan, Penelitian telah membuktikan bahwa kemampuan berkomunikasi adalah elemen utama yang menjadi pertimbangan penyedia pekerjaan menerima karyawannya. Bahkan IPK terlampau jauh dari penilaian. Komunikasi merujuk pada bagaimana orang saling berbagi pandangan dan pikiran dengan orang lain.Tidak hanya itu, kemampuan berkomunikasi yang baik juga dapat mengubah hidup seseorang. Komunikasi yang baik dapat menjamin adanya pertukaran pikiran dan pandangan yang benar serta terjadinya konsensus dalam persepsi sehingga tidak terjadi kebingungan. Jika sebuah hal tidak dikomunikasikan dengan baik, maka orang akan sulit mengerti. Jika dibiarkan, masalah pun akan timbul sebagai dampaknya. Keluarga dan organisasi tentu akan hancur bila antar personal tidak mengindahkan pentingnya komunikasi.
Setiap pekerjaan dan kebutuhan interaksi tentu membutuhkan komunikasi. Bukan hanya berfungsi untuk menjalin dan menghubungkan satu orang dengan yang lainnya, komunikasi juga berperan penting dalam sebuah perencanaan, koordinasi, dan informasi baik temporar maupun berkelanjutan. Komunikasi yang efektif dan efisien dapat menginspirasi banyak orang untuk memperjuangkan dan mengikuti sesuatu. Karenanya, komunikasi adalah sesuatu yang bertanggung jawab untuk mengubah hidup banyak orang namun harus dilakukan secara efektif dan efisien. Hal tersebut diajarkan sepenuhnya disini, bahkan tiap harinya dituntut untuk dapat menyampaikan sesuatu secara efektif dan efisien. Memilih setiap diksi dengan berbagai pertimbangan, serta menerjemahkan makna penyampaian orang lain dengan tepat. Setiap kajiannya menarik inspirasi dari berbagai sudut pandang. Setiap publikasinya menuntut setiap kru untuk berpikir mendalam terkait maksud yang ingin disampaikan. Menjadikan lulusan teknik planologi siap terjun di berbagai bidang karir.
Sumber : https://akshayanatesh.wordpress.com/author/akshayanatesh/
Ketiga, kemampuan mengonsep, Concepting is functioning as a prototype or model of new product or innovation with using an idea of something formed by
mentally combining all its characteristics or particulars a directly conceivedor intuited object of thought.Begitulah, mengonsep adalah proses untuk menciptakan prototipe atau model produk atau inovasi baru dengan menggunakan gagasan tentang sesuatu yang dibentuk oleh kombinasi mental serta semua karakteristik baik umum maupun spesifiknya yang secara langsung dikandung atau diintipkan objek pemikiran. Berbicara tentang logika dan epistemologi, mungkin tidak dapat secara langsung dirasakan secara instan perbedaannya, namun konsekuensi logis menimba ilmu di kampus ini saja sebenarnya sudah dihadapkan dengan kemampuan memetakan permasalahan, potensi, alternatif solusi serta peluang pengembangan. Meruncing ke Labtek IX-A, bangku-bangku kuliah menunggu mahasiswamahasiswinya menimba lautan titian ilmu yang melimpah. Hampir semua matkulnya berisikan pengasahan berpikir kritis, menciptakan ruang gerak serta kemungkinan terburuk hingga beberapa dasawarsa kedepan. Studi perpetaan baik esri maupun sobek serta studio proses hingga kota serasa seperti merencanakan sebuah strategi pertempuran, yakni pertempuran melawan kerusakan kota, wilayah dan manusianya.
sumber : http://www.pl.itb.ac.id/?p=664
Lewat pembiasaan yang seitensif baik secara internal maupun eksternal, baik secara moril maupun materiil tatanan reflek pasti akan tercipta. Mempelajari hal-hal baru tiap hari dan menghadapi permasalahan baru baik konvensional maupun milenial, tanpa sadar concepting skill sudah kita kantongi sejak Integrasi hari pertama silam. Berharap benar-benar menjadi kesempatan emas bagi kami tuk mengeksplorasi intrik permasalahan yang lebih kompleks dan rumit.
Mengonsep dalam konteks perencanaan bersifat mendalam dan lentur, bak bor hidrolik untuk me-flare up minyak mentah dari sebuah reservoir. Setiap lapisan struktur tanahnya tentu memiliki konteks yang berbeda-beda, baik tringensitas, salinitas, maupun vikositasnya. Sebuah kemampuan yang mungkin tidak dapat dilakukan normal dalam 2–3 tahun namun kita berhasil dituntut untuk mengolaborasikan ketiga skill tersebut dalam kurun waktu singkat dan padat sekaligus, amazing. Bermacam diskusi grup, forum online dan pesta jurnalistik mungkin hanya sebagian kecil dari pola pembelajaran keilmuan yang berkelanjutan. Kupikir input kita semua sudahlah bagus, layaknya supra komputer dengan berbagai komponen spek dewanya. Namun sayangnya tidak semua komputer tersebut berisi perangkat lunak yang dewa juga, sehingga tidak dapat termaksimalkan. Tiga skil diatas dapat menjadi sebuah batu loncatan untuk selalu mentrigger perangkat-perangkat lunak tersebut. As addition, sebenarnya ada satu skil lagi yang membuat kita nampak berbeda sebagai para calon S.T. yang lain. Yaitu setiap dari kita di desain untuk dapat siap menjadi leader di manapun dan kapanpun. Melengkapi etiga ill “basic” ang tela ita emua da at an ebelumn a Memang sejak awal visi misi yang diusung berujung pada kesiapan setiap SDM untuk menjadi leader. Hal inipun ditunjang dengan penyediaan logistik serta suprastruktur yang menyetel dengan karakter mahasiswanya. Secara afektif tiap individu juga mendapat desakan persaingan yang kuat di setiap detiknya, baik berpacu dengan individu lain, maupun dengan masalah-masalah yang coba diciptakan sendiri. Sebagai harapan, multidisiplin kemampuan ini sebenarnya dapat unggul telak 250% atau lebih. Namun sebenarnya tiap individu itu sendiri yang kurang dapat memegang komitmen untuk mencoba mengambil porsi lebih besar dalam peran nyata, sehingga kemampuan tersebut kurang dapat terlihat secara kasat mata. Khawatirnya justru menjadi petaka bagi skup yang lebih lua — RM ni ataupun yang telah menjadi alumni, rasa kebanggaan pun ingin ditunjukkan pada semua orang; bangga membawa almamater perguruan tinggi, bangga pula dengan gelar sarjana yang disandang. Menili dari engalaman ribadi, etia ertan aan “Ma u juru an mana ” terlontar an, ja aban “Di lanologi atau PWK” a an memberi an re on dan kesan yang unik dan berbeda dibanding jurusan-jurusan lainnya. Hal ini bisa
dilihat dari bagaimana awalnya mereka akan menunjukan rasa terkesima yang kemudian akan dilanjutkan dengan wajah penuh tanya. Tidak jarang pula nama jurusan yang kurang familiar ini membuat tidak sedikit orang memandang sebelah mata mahasiwa yang masuk dalam jurusan ini. Jujur saja, itu terkadang membuat sebagian mahasiswa merasa rendah diri dan tidak sedikit pula yang menganggap remeh jurusan ini. Aku, sebagai salah satu mahasiswa jurusan planologi, ingin setidaknya memberikan gambaran kecil tentang apa itu Planologi. Planologi merupakan ilmu yang akan mendalami sebuah perkotaan atau wilayah beserta unsur-unsurnya yang kemudian akan dipakai untuk membuat perencaan yang tepat dalam berbagai hal sehingga tak bisa disangkal kalau jurusan ini akan mempelajari ilmu-ilmu yang sangat kompleks dan dasardasar yang didapatkan pun bisa bermacam-macam, sesuai perguruan tinggi yang mengadakannya. Ada yang lebih menjurus ke arah teknik, ada pula yang menjurus ke arah perancangan. Mahasiswa planologi akan selalu ditumbuhkan rasa berpikir kritis dan solutif, bertutur halus dan percaya diri, bertindak logis dan rasional, juga berperilaku sosial dan fleksibel. Ya, karakter kami dibentuk dengan perpaduan rasa dan warna dari berbagai bidang keilmuan lainnya. Itulah yang membedakan kami dengan jurusan yang lain. Itulah salah satu kebanggan kami. Kebanggan lainnya adalah bagaimana sangat dibutuhkannya orang-orang berwawasan luas sehingga mampu membuat perencanaan untuk sebuah kota atau wilayah, kebijakan-kebijakan yang dipengaruhi oleh banyak aspek dan kepala-kepala yang mendiaminya dan bagaimana keseharian mereka. Perkenalkan diri kami, calon-calon planner di masa depan, akan mengabdikan diri untuk bangsa dan negara Indonesia.
Setiap bidang keilmuan memiliki tantangannya tersendiri, tetapi dapat dikatakan bahwa Planologi memiliki tantangan yang jauh lebih kompleks dan lebih dinamis daripada ilmu-ilmu lainnya. Permasalahan yang dihadapi dalam dunia Planologi tidak pernah bisa diselesaikan hanya oleh satu orang atau satu bidang keilmuan saja, apapun yang nantinya dijadikan solusi merupakan hasil kolaborasi antara beberapa bidang keilmuan dari berbagai macam perspektif. Itulah yang membuat Planologi menjadi sesuatu yang sangat menarik untuk dipelajari, persisnya karena hal yang dipelajari selalu berubahubah dan cenderung kondisional. Satu rencana kota secara partikular misalnya belum tentu bisa diaplikasikan di kota-kota lainnya. Hal pertama yang membuat Planologi teramat kompleks adalah banyaknya bidang keilmuan yang tercakup dalam Planologi itu sendiri. Dalam merancang sebuah kota, mustahil bagi planner yang bersangkutan untuk tidak memperhatikan letak geografis kota yang dimaksud, tanpa informasi geografis yang komprehensif dan jelas maka kota tersebut bisa saja tidak siap menghadapi bencana alam dan membahayakan keselamatan penduduknya. Selain itu, dalam merancang sebuah kota juga tidak mungkin tidak melibatkan ahli ekonomi. Tapi, tentu saja sebuah kota juga harus memegang prinsip berkelanjutan, dibutuhkan ahli-ahli dalam bidang lingkungan untuk memutuskan batas maksimal limbah serta polusi yang bisa dibuang. Itu hanyalah fraksi kecil dari keseluruhan bidang ilmu yang dibutuhkan dalam merancang kota. Oleh karenanya, Planologi juga mencakup berbagai macam pengetahuan dasar yang berasal dari bidang keilmuan lainnya, seperti misalkan Geografi, Ekonomi, hingga Sosial Kemasyarakatan. Pengetahuanpengetahuan dasar ini menjadi bekal bagi seorang planner untuk mengambil keputusan terkait sektor yang sedang dikembangkan. Tetapi mengetahui saja tidak cukup, dibutuhkan kemampuan lainnya yaitu kemampuan untuk mengaitkan informasi yang diberikan satu bidang keilmuan dengan bidang keilmuan lainnya. Contoh nyata dari pentingnya kemampuan melihat hubungan ini terjadi ketika sedang ada proyek yang dikembangkan dan ada lebih dari satu hal yang seharusnya menjadi pertimbangan. Misalkan akan dikembangkan
sebuah stadion olahraga di pusat kota, dari segi Ekonomi dan Turisme, stadion ini akan sangat menguntungkan. Tetapi, perlu dilihat lagi dari segi lainnya misalkan kemacetan dan perundang-undangan, bisa saja stadion yang dimaksud menimbulkan ledakan kendaraan atau bisa saja pembangunan itu tidak sesuai dengan perundang-undangan. Maka dari itu, Planologi tidak hanya mempelajari banyak bidang keilmuan saja tetapi juga kemampuan untuk mengaitkan satu bidang keilmuan itu dengan bidang lainnya karena dalam sebuah kota tidak pernah ada hal yang sifatnya singularis. Hal kedua yang menambah kompleksitas dari Planologi adalah keberadaan masyarakat yang menempati kota dan berhubungan langsung dengan kota itu sendiri. Masyarakat terdiri dari individu-individu dengan berbagai macam kebutuhan pribadi dan karakteristik tersendiri yang berkumpul untuk memenuhi kebutuhan bersama. Secara komunal, masyarakat memiliki beberapa kebutuhan yang sudah lumrah dan umum seperti kebutuhan akan pendidikan, sarana transportasi yang baik, dan fasilitas kesehatan. Tapi, secara kelompok dan individual, masyarakat memiliki kebutuhan-kebutuhan yang lebih spesifik dan dapat menciptakan permasalahan multidimensional jika tidak dipenuhi. Bentuk dari kebutuhan yang spesifik ini misalkan kebutuhan golongan seperti kebutuhan dari segelintir masyarakat akan tempat beribadah sesuai dengan kepercayaan yang dianut, kebutuhan untuk segelintir masyarkat dari kelas sosial tertentu akan pusat perbelanjaan dan pusat berkegiatan, hingga kebutuhan segelintir masyarakat dengan selera berbeda akan sarana hiburan yang berbeda pula. Selain itu, ada pula kebutuhan spesifik per individual, misalkan kebutuhan tambahan fasilitas untuk kaum difabel dan kebutuhan sekolah-sekolah untuk anak-anak penyandang disabilitas. Kebutuhankebutuhan yang tidak umum ini tidak bisa diabaikan, selain itu harus dirancang sedemikian rupa juga supaya tetap menciptakan suasana kota yang kondusif dan nyaman. Tanpa pemahaman yang komprehensif dan menyeluruh maka ada kemungkinan bahwa kebutuhan-kebutuhan itu tidak akan terpenuhi atau bisa saja terpenuhi namun tidak maksimal. Beralih dari unsur kompleksitas Planologi, sifat dinamis dari Planologi itu sendiri juga merupakan sesuatu yang sangat menarik. Hal pertama yang membuat Planologi dinamis adalah perbedaan antara suatu tempat dengan tempat lainnya, tidak pernah ada tempat pertama yang benar-benar sama
dengan tempat kedua dan seterusnya. Perbedaan ini tidak hanya terbatas kepada lokasi Geografis tapi juga latar belakang Sejarah dan kebudayaan yang dianut. Perencanaan sebuah kota tidak bisa mengabaikan kondisi Geografis kota itu sendiri, pula tidak bisa mengabaikan Sejarah kota dan kultur yang ada di sana sebab potensi sebuah kota terletak pada hal-hal tersebut. Contoh nyata dari perbedaan ini misalkan pada perencaan kota di Bandung dengan perencanaan kota di Sukabumi. Meskipun keduanya sama-sama berada di Jawa Barat, tapi perencanaan kota yang dibuat sudah pasti berbeda. Dimulai dari letak Geografis saja, Bandung yang memiliki danau dan kawasan dataran tinggi seperti Lembang tentu lebih menarik perhatian turis untuk beristirahat di vila-vila sejuk dan menikmati udara segar, sedangkan di Sukabumi yang memiliki Pantai Palabuhanratu tentu menjadi atraksi turis untuk berenang di laut dan menikmati seafood. Kedua potensi yang berbeda itu perlu dikembangkan oleh pemerintah kota yang bersangkutan melalui pembangunan fasilitas-fasilitas pariwisata yang menunjang dan bersesuaian dengan tujuan yang sudah ditetapkan. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa Planologi memang merupakan ilmu yang sangat dinamis karena dapat berubah-rubah sesuai dengan kebutuhan dari daerah yang dibicarakan. Selanjutnya, Planologi merupakan ilmu yang dinamis karena berhubungan langsung dengan manusia. Kebutuhan manusia selalu bertambah dan berubah-ubah, tidak pernah sama setiap tahunnya sehingga perlu diadakan revisi dan pengembangan secara berkala. Lima tahun yang lalu mungkin suatu daerah masih belum mengenal sistem apartemen, tapi karena ledakan penduduk dan perkembangan industri, maka lima tahun kemudian dibangun beberapa unit apartemen di sekitar pusat industri. Tidak hanya mengenai tempat tinggal, perubahan ini juga dapat merambah ke berbagai macam sektor seperti misalkan modernisasi membuat pengunjung mall bertambah sehingga perlu dibuat lebih banyak lagi pusat perbelanjaan untuk memenuhi permintaan. Perkembangan IPTEK juga mempengaruhi kebutuhan masyarakat dan fasilitas-fasilitas yang bisa diberikan. Adanya perkembangan teknologi seperti teknologi penyebrangan yang lebih mutakhir dan kamera-kamera CCTV untuk mengawasi tindak kejahatan atau tabrak lari di sekitar kota mengharuskan dibuatnya perencanaan baru yang bisa mengakomodasi teknologi-teknologi itu. Smart city yang sedang menjadi sorotan di berbagai
negara merupakan bentuk nyata dari perkembangan teknologi yang mempengaruhi sebuah kota sedemikian rupa sehingga kota tersebut bisa menjadi lebih teratur dan aman. Planologi tidak bisa berjalan tanpa merangkul perkembangan dan perubahan, oleh karena itu semakin maju peradaban dunia maka akan semakin banyak pula tambahan pada ilmu Planologi. Melalui pemaparan singkat mengenai alasan kenapa Planologi sangat tepat disebut sebagai disiplin keilmuan yang kompleks dan dinamis, dapat ditarik kesimpulan bahwa Planologi adalah sesuatu yang tidak diperuntukkan untuk mereka yang tidak senang belajar dan tidak senang dengan perubahan. Untuk menjadi planner, seseorang harus memahami Planologi, tapi untuk memahami Planologi itu sendiri seseorang harus memiliki pemikiran yang kritis dan efisien. Pada hakekatnya, memahami Planologi adalah proses seumur hidup yang tidak akan pernah berakhir karena akan selalu ada hal baru yang bisa dipelajari dan selalu ada permasalahan baru yang perlu diselesaikan. Maka dari itu, dengan memilih Planologi sebagai bidang keilmuan maka pemilih yang bersangkutan sudah menetapkan diri untuk menjadi seseorang yang kompeten dan tidak takut akan tantangan serta perubahan zaman.
Aceh merupakan provinsi paling barat Indonesia dengan mayoritas masyarakatnya beragama islam dan memiliki otonomi daerah untuk mengatur pemerintahannya sendiri. Banyak hal yang belum terungkap dan masih menjadi misteri dari tanah rencong ini. Syariat Islam yang berlaku di negeri Serambi Mekkah ini sudah melekat erat sejak berjayanya Kerajaan Aceh dibawah pimpinan Sultan Iskandar Muda. Sebagaimana kita ketahui, Islam pertama kali masuk ke Indonesia sekitar abad XIII melalui Kerajaan Samudera Pasai di ujung utara Sumatera, Peurelak, Aceh. Dari sinilah kehidupan masyarakat Aceh selalu berada lurus dalam tuntunan syariat dengan tidak melunturkan toleransi bagi pemeluk agama lain yang menetap di bumi Aceh. Memasuki abad XX, Kerajaan Aceh Darussalam runtuh dan wilayahnya bergabung dengan Kesatuan Republik Indonesia. Pemberlakuan hukum Islam juga diselaraskan dengan hukum sekuler yang merupakan adopsi dari hukum Belanda. Sesudah Indonesia merdeka, para ulama Aceh menginginkan masyarakat tetap menjalankan syariat Islam sebagaimana yang pernah dijalankan di bawah kepemimpinan Sultan Iskandar Muda. Namun, upaya tersebut tidak mendapat respon positif dari pemerintah pusat. Otonomi daerah yang seharusnya diberikan pemerintah pusat, tidak berjalan serius dan bahkan wewenang pemerintah Aceh dalam membuat perangkat undangundang agar terlaksananya syariat Islam ditolak. Gejolak ulama semakin membara ketika pemerintah pusat ingin menggabungkan Daerah Istimewa Aceh dengan Sumatera Utara. Sehingga lahirlah pergerakan memperjuangkan hukum Islam yang dinamakan DI/TII di bawah kepemimpinan Tgk. M. Daud Beureueh pada tahun 1953. Pergerakan tersebut menjadi awal langkah masyarakat Aceh menegakkan agama Allah di tanah Serambi Mekkah, begitu juga yang dapat kita lihat di berbagai daerah dan pemerintahan di Aceh yang menerapkan hukum cambuk.
Sejak tahun 2015, kita mendengar kontroversi hukuman cambuk di Aceh yang menjadi sorotan di mata dunia. Sebagaimana dikutip dari rubrik berita internasional, VOA, Aceh merupakan satu-satunya provinsi di Indonesia yang menerapkan hukum syariat sebagai konsesi dari pemerintah pusat pada 2006 untuk mengakhiri perang perang bertahun-tahun melawan kaum separatis. Padahal, pemerintah Aceh telah menyusun beberapa qanun yang mengatur tentang pelaksanaan syariat Islam. Qanun adalah peraturan yang dibuat oleh pemerintah daerah Aceh untuk melaksanakan syariat islam bagi pemeluknya di Aceh ( Al Yasa Abu Bakar, 2004:61). Dalam kasus diantaranya Qanun Provin i Ace â„–11 Ta un 2002 tentang ela anaa ariat I lam bidang aqidah, ibadah dan syiar Islam, Qanun Provinsi Ace â„–12 Ta un 2003 tentang K amar, Qanun Provin i Ace â„–13 Ta un 2003 tentang Mai ir, dan Qanun Provin i Ace â„–14 Ta un 2003 tentang al at Dari etia qanun di atas, salah satu bentuk hukumannya adalah cambuk. Sudah banyak pelanggar yang mendapatkan hukuman ini tanpa pandang bulu. Hal ini akan tabu diperbincangkan oleh masyarakat luar, apalagi orang barat yang lebih bebas terhadap hukum. Hukuman cambuk biasa dilakukan di Masjid atau Meunasah setempat yang pelakunya ditontoni oleh masyarakat sekitar sebagai ganjaran dari kesalahan yang diperbuat. Beberapa dari penerima sanksi dapat pingsan bahkan sempat ingin kabur saat algojo sudah bersiap mencambuk. Rasa saki yang tak bisa dibayangkan dan tak sanggup menerima hukuman menjadi alasan utama bagi mereka. Hukuman cambuk dianggap terlalu berat meskipun sudah sesuai aturannya. Hal-hal demikian yang mendatangkan pertentangan terhadap hak asasi manusia dalam konteks mendapatkan ampunan atau remisi terhadap pelanggaran yang dilakukan, karena hal tersebut masih bisa diganjarkan dengan hukuman lain. Dalam penulisan esai ini akan dibahas tentang mengapa cambuk menjadi bentuk hukuman sebagai penerapan qanun syariat Islam di Aceh dan bagaimana persepsi masyarakat luar Aceh mengenai eksistensinya. Hal ini bertujuan untuk memperjelas kedudukan qanun syariat Islam dan penerapannya di Aceh agar tidak ada masyarakat yang salah mengartikan sebagai suatu ancaman atau pelanggaran hak asasi manusia. Oleh karena itu, esai dengan judul Persepsi Masyarakat Luar Aceh Mengenai Hukum Cambuk yang bertentang dengan Hak Asasi Manusia dirasa dapat mewakili
pandangan masyarakat luar mengenai hukum dan penerapannya di bumi Serambi Mekkah. Berbicara mengenai hak asasi manusia, mungkin hukuman cambuk akan menjadi momok terbesar bagi para pelanggar hukum di Aceh yang nyatanya ingin menempatkan diri pada posisi aman. Banyak perbincangan di luar sana apa masih pantaskah di era globalisasi seperti ini, hukuman cambuk diberlakukan. Kebanyakan dari pelanggar adalah kelompok remaja yang masih meraba-raba jati diri. Tidak ada kata ampun setelah melakukan dosa di Tanah Rencong itu. Ketaatan masyarakat akan syariat diibaratkan dalam e ata Ace ang berbun i “Adat ba Poteumeru om, u oem ba S ia Kuala, Qanun bak Putroe Phang, Reusam bak Laksamana� Artin a adat ada di tangan pemerintah dan hukum agama atau syariat ada di tangan para ulama. Dari pepatah tersebut, kita dapat melihat bahwa masyarakat Aceh tidak bisa lepas dari hukum dan adat. Di era modernisasi ini, pandangan terhadap hukum cambuk mendapatkan posisi yang berbeda dari masyarakat di luar Aceh secara utuh ataupun bagi kalangan non-muslim yang ingin datang ke Aceh. Kita dapat melihat dari berbagai tulisan di majalah atau surat kabar yang meminta pemerintah untuk mengevaluasi hukuman cambuk yang diterapkan kepada pelanggar qanun dan adat. Pernyataan Koordinator KontraS Aceh, Destika Gilang Lestari, yang men ebut an “Hu uman cambu meru a an bentu u uman ang ejam, tidak manusiawi, tidak mendidik, dan menimbulkan efek psikis dan psikologi � (ace ter ini com) Pern ataan ter ebut a an berimba ada masyarakat akan memudarnya nilai terhadap Qanun Syariat Islam yang diakui dan disahkan oleh negara. Jika hukuman cambuk dikatakan kejam, kita harusnya bisa mengkritisi mana lebih kejam orang yang dihukum beberapa kali cambuk namun sesudahnya masih bisa bebas mencari rezeki dibandingkan dengan hukum peninggalan Belanda yang menahan berbulan-bulan dan bertahun-tahun ? Bukankah itu membuat kita juga menghukum anak isteri bagi mereka yang sudah berkeluarga dengan tiada memberi nafkah ? Cermati lagi pelanggaran yang dilakukan dengan sanksi yang diberikan. Jikalau disangkutkan dengan agama, tentunya telah dijelaskan dalam Tafsir Al-Ahkam, Juz 2, mengenai zina dan sebagainya yang merupakan arah pandang syariat Islam dalam menegakkan hukum di bumi yang semakin tua ini. Hukum cambuk diberikan agar
pelanggar jera dengan perbuatannya dan dapat memperbaiki diri menjadi pribadi yang taat aturan agama dan hukum negara. Masyarakat luar Aceh baik yang pernah berkunjung atau tidak ke daerah tersebut memilki pandangan tersendiri terhadap aturan atau hukum yang berlaku. Ada yang pro, ada juga yang kontra. Mereka lebih memawaskan diri agar tidak membuat kesalahan yang bertentangan dengan hukum sehingga agar tidak merusak jati diri sendiri. Dalam bidang Perencanaan Wilayah dan Kota, kita mengenal adanya hubungan sosial humaniora dengan strata yang diatur oleh pemerintah itu sendiri. Tidak boleh hanya memandang dari satu perspektif karena akan menimbulkan opini yang menyebabkan orang lain salah paham mengartikannya. Rambut boleh sama hitam, tapi pemikiran tidaklah mudah disatukan. Hanya perlu memahami situasi dan kondisi dimana kita berada terhadap hukum yang berlaku. Dari penjelasan diatas, dapat kita simpulkan bahwa Aceh memiliki wewenang dalam mengatur aturan yang berlaku di daerahnya sendiri sesuai dengan kesepakatan masyarakat terhadap adat setempat. Qanun Syariat Islam di Aceh dibuat untuk mengurangi tingkat kejahatan yang meresahkan warga dan mengurangi dosa dari pelaku kejahatan. Hukum cambuk yang dinilai terlalu keras nyatanya dapat memberikan efek jera kepada pelanggar meskipun mereka harus menahan rasa sakit dari cambukan. Segala prosesnya sudah diatur dalam tatanan perundang-undangan di Aceh dan tidak melanggar aturan hukum internasional seperti hak asasi manusia karena telah disahkan oleh negara Indonesia. Pandangan masyarakat terhadap kerasnya hukuman cambuk yang bertentangan dengan hak asasi manusia dapat diperjelas arahnya dengan mengkaji lagi aturan undang-undang yang berlaku sesuai dengan kesepakatan masyarakat Aceh. Tidak ada hal yang disengajai untuk dilakukan tanpa ada paying hukum untuk mengadili perbuatan. Eksistensi hukum cambuk di Aceh tetap terus dipertahankan demi tegaknya agama Islam di tanah Serambi Mekkah.
“I never came to the beach, or stood by the ocean I never sat by the shore, under the sun with my feet in the sand But you brought me here and I’m happy that you did ’Cause now I’m as free as birds catching the wind.” — Miley Cyrus, Malibu. Lupakan tentang biaya, ataupun tentang kesibukan yang mencekik. Apakah ada salah satu diantara kita yang tidak menyukai jalan-jalan? Tidak usah berpikir perjalanan mewah ke luar negeri, ambil contoh sederhana saja seperti menonton film ke bioskop, tentu menjadi ajang refreshing bagi kita bukan? Menurut saya, saat ini jalan-jalan — mung in ‘jalan-jalan’ bi a ita ebut ata lain dari berwisata di tulisan ini. Wisata sendiri memiliki arti perjalanan atau berpergian, maka dari itu mari ita guna an ata ‘jalan-jalan’ agar terdengar lebi eder ana! — bukan hanya menjadi kebutuhan tersier bagi manusia. Tapi sebuah kebutuhan pokok, terutama bagi mahasiswa seperti saya dan teman-teman sebaya. Mengapa? Dimulai di pagi hari, saat terbangun dari tidur, badan kita masih lelah yang disebabkan kurang optimalnya istirahat. Ya, kepentingan akademik dan berbagai tanggung jawab non-akademik menjadi penyebabnya. Di siang hari, otak kita menyerap ilmu non-stop kecuali saat makan siang dan beberapa jam kosong. Sore hari, melakukan berbagai kegiatan demi meningkatkan softskill dari masing-masing pribadi. Lelah berkegiatan selama satu hari penuh dan berhasil sampai ke kamar pada malam hari, oopss macam-macam tugas dan berbagai materi kuliah yang tertinggal melambai hangat minta di temani. Lalu repeat, kembali ke pagi hari. Membacanya saja rasanya lelah, ya? Itulah mengapa kita semua membutuhkan istirahat yang optimal saat adanya hari libur. Itulah gunanya jalan-jalan. Setiap orang dari kita pasti memili i defini i ‘jalan-jalan’ ini endiri Mung in ada yang berpikir bahwa jika saya keluar dari kota yang ditinggali baru dapat disebut jalan-jalan. Namun jika saya pribadi berpikir, jalan-jalan itu
sesederhana dengan membeli makanan ringan dan memakannya bersama adik adik sepupu kalian di rumah nenek. Ya, sesederhana itu. Namun di kesempatan saya kali ini saya ingin membagikan beberapa tempat yang ingin saya kunjungi nanti, bahasa gaulnya sih “travelling goals� ciaaaa Beberapa tempat yang sudah terpampang jelas di sticky notes layar laptop, yang menjadi penyemangat juga dikala malas belajar. Seaakan bicara, “Gimana mau kesana kalau gak punya uang dari hasil otak sendiri? Yowes, langsung aja; 1. Leiden, Belanda
source: http://www.rijschoolbouda.nl/rijlessen-rondom-leiden/
Awal dari tekad besar saya ingin ke Belanda adalah, saya cukup menikmati tentang sejarah-sejarah mengenai Indonesia-Belanda. Dari mulai sangat tertarik dengan mata pelajaran sejarah, kemudian mulai senang membaca fakta-fakta tentang sejarah Indonesia-Belanda, hingga menonton film dokumenter tentang Indonesia saat masa penjajahan Belanda. Lalu, Belanda juga merupakan negara yang unik bagi saya. Seakan ada tali yang menghubungkan berbagai fakta-fakta antara negara kita dengannya. Kota sejarah yang terkenal di Belanda ini adalah Kota Leiden. Kota Leiden
memiliki Museum Volkenkunde yang memiliki satu ruangan khusus mengenai Indonesia. Keren banget kan?
Source: https://www.goodnewsfromindonesia.id/2017/01/31/7-hal-menarik-tentangindonesia-di-kota-leiden-belanda
Selain terkenal akan Kota Sejarah, kota yang berada di provinsi Zuid Holland ini juga terkenal dengan julukan Kota Seni dan Sastra. Kalian pasti mengenal ui i fenomenal berjudul “A u� ar a C airil An ar Pui i itu ada di ala atu dinding di Kota Leiden lho! Ditulis dengan bahasa aslinya, bahasa Indonesia.
Source: https://www.goodnewsfromindonesia.id/2017/01/31/7-hal-menarik-tentangindonesia-di-kota-leiden-belanda
Masih banyak juga hal-hal menarik di Kota Leiden, tetapi yang sangat terkenal di bidang pendidikan adalah Leiden University. Universitas tertua di Belanda, yang meluluskan beberapa alumni berpengaruh di dunia bahkan Ratu Belanda itu sendiri!
Source: https://www.universiteitleiden.nl/en/events/2017/08/advanced-training-course-oninternational-arbitration-kopie
2. Hiroshima, Jepang Saat sebagian orang memilih untung pergi ke Tokyo, Osaka, ataupun Kyoto dengan populasi penduduk yang cukup tinggi, saya memilih Hiroshima sebagai salah satu target travelling saya. Alasannya sama dengan pilihan saya memilih Leiden, Hiroshima adalah kota penuh sejarah. Ingat peristiwa Hiroshima dan Nagasaki? Saya rasa semua orang tidak akan asing dengan 2 nama kota di Jepang ini. Hiroshima merupakan kota pertama yang merasakan dahsyatnya bom atom, yang menghancurkan Hiroshima dalam hitungan menit.
Source: https://keepo.me
Hebatnya, saat ini kota Hiroshima telah berkembang menjadi kota metropolitan penuh cerita. Berbagai tempat sudah mengalami perubahan, dan juga meminta untuk dikunjungi! Salah satunya adalah Monumen Perdamaian Hiroshima:
Source: https://owlcation.com/humanities/Great-Allied-Terror-Raids-Of-The-Second-WorldWar
Monumen yang disebut Genbaku Dome (原爆ドーム) dalam bahasa Jepang ini, merupakan sebuah bangunan dengan sebagian gedung yang tersisa setelah peledakan bom atom. Monumen ini disebut monumen perdamaian karena diharapkan kelak kedamaian akan selalu menyelimuti Hiroshima dan negara Jepang. Sungai Ota yang nampak pada gambar diatas juga menyimpan cerita, berdasarkan cerita seorang teman saya, Sungai Ota ini beberapa saat setelah ledakan menjadi tempat pembuangan mayat yang tersebar di berbagai sudut kota. Konon katanya, air sungai yang jernih kala itu berubah menjadi merah pekat akibat darah dari mayat yang bertebaran. Menyeramkan ya? Ke sebelah barat daya dari Kota Hiroshima, akan ditemukan sebuah pintu masuk menuju kompleks kuil dari sebuah pulau yang disucikan oleh warga lokal. Pintu kuil Itsukushima.
Source: http://news.lewatmana.com/7-kuil-cantik-di-negeri-sakura/
Yang unik dari pintu kuil tersebut adalah, saat air laut pasang tiang-tiang yang berwarna oranye menyala ini akan terlihat mengapung di atas air. Namun saat air laut surut, kita dapat berjalan menuju pintu kuil dengan berjalan kaki tanpa harus merasa basah! Latar belakang dari pintu kuil juga terlihat sangat menyegarkan, adanya Gunung Misen yang merupakan salah satu dari tiga pemandangan terindah di Jepang. Udah cukup kan wisata sejarahnya? Nah, setelah ini saya akan bercerita tentang salah satu travelling goals yang cukup lucu. Tapi memang masuk di travelling goals saya yang bahkan sudah ada sejak saya masih duduk di bang u SMP Yaitu‌‌‌ Mengunjungi semua Disneyland yang ada di dunia! HEHEHE. Latar belakangnya sih, karena saya pecinta animasi terutama dari Disney. Bahkan cita-cita saya dulu adalah menjadi seorang animator di Disney, namun apa daya mungkin bakat tidak sejalur dengan cita-cita. Tapi tenang, saya masih dapat berkunjung ke theme park-nya betul? Kalau kata orang sih, I never too old for Disney. Setuju? Yeeeess.
Tokyo Disneyland!
Source: http://www.tdrfan.com/tdl/overview_of_tdl/
Kalau ini, Shanghai Disney Resort.
Source: https://disneyparks.disney.go.com/blog/2016/05/cast-members-at-shanghai-disneyresort-begin-trial-operations-to-get-ready-for-grand-opening/
Hongkong Disneyland di malam hari, kalau kata lagu sih berasa jadi ratu sejagad semalam.
Source: https://www.mouseplanet.com/6686/Disneyland_Holiday_Update
Minnie Mouse lagi ada di Disneyland Paris nih! Keren banget.
Source: http://www.disneyholidays.co.uk/disneyland-paris/planning-holiday/when-to-visit/
Masih ada juga Disneyland di California dan Orlando, tapi nampaknya dengan beberapa foto diatas kita sudah dapat menilai seberapa hebatnya theme
park yang disebutkan tadi kan? Imajinasi akan sangat berkembang dan kebahagiaan mengalir dimanapun, saat kita mengunjunginya. Saat ini, mungkin saya hanya akan menuturkan beberapa tempat yang ingin saya kunjungi nanti. Sebenarnya, masih banyak travelling goals yang ada di daftar yang saya miliki. Semoga satu-persatu kota maupun negara akan dapat saya kunjungi satu-persatu ya teman-teman, aamiin. Ohiya, menurut saya, membuat travelling list seperti ini penting lho! Karenanya kita dapat menabung dengan semangat 45 karena memiliki citacita yang jelas. Begitu juga dengan belajar, saat kita memiliki cita-cita yang jelas maka kita akan semangat untuk menggapainya. Sekian untuk tulisan kali ini, mohon banyak jika saya masih banyak membuat kesalahan ya teman teman! Maklum, masih belajar. Semoga dapat menginspirasi kita semua.
Komitmen menurut KBBI berarti : perjanjian (keterikatan) untuk melakukan sesuatu; kontrak: perkumpulan mahasiswa seharusnya mempunyai komitmen terhadap perjuangan reformasi. Sedangkan Konsekuensi menurut KBBI berarti : sesuai dengan apa yang telah dikatakan atau diperbuat; berwatak teguh, tidak menyimpang dari apa yang sudah diputuskan. Menurut Van Dyne dan Graham (2005, dalam Muchlas, 2008) , faktor faktor yang mempengaruhi komitmen organisasi adalah: personal, situasional dan posisi. Personal mempunyai ciri-ciri kepribadian tertentu yaitu teliti, ekstrovert, berpandangan positif (optimis), cenderung lebih komit. Oke, komitmen secara mudahnya dapat diartikan sebagai sebuah janji dan sebuah janji pula dapat dijadikan sebuah tanggung jawab kedepannya atas apa yang telah disepakati di awal. Berbeda pula antara konsekuen yang merupakan akibat dari komitmen dan konsekuen merupakan bentuk tanggung jawab atas komitmen yang dibuat.
Viaduct Harbour , Auckland,2017
Tepat tanggal 7 Juli 2017, kami menghirup udara dingin yang sangat sejuk. Berbeda dengan sebelum-sebelum nya, disini kami bangun dan disambut oleh lautan biru dimana kapal-kapal layar bertebaran di sisi pelabuhan. Pengalaman ini baru untuk saya dan kedua adik saya, karena orang tua saya pernah merasakannya di St. Melo, Perancis. Suasana pagi yang sangat tenang. Saya bergegas turun dari lantai 6 apartemen saya untuk sekedar hunting foto. Sebenarnya tujuan saya ialah untuk foto didepan kantor Google, namun apadaya ternyata kantor Google disini berbeda dengan kantor Google lainnya dimana disini kantor berada di sebuah gedung tinggi. Angin sejuk saya rasakan sembari berbincang dengan seorang petugas pelabuhan mengenai indahnya pelabuhan di kota Auckland ini. Semua orang lari pagi dan bersepeda untuk kesehatan nya. Tidak sedikit juga orang yang baru turun dari kapal kecil untuk bersinggah ke mantan ibu kota Selandia Baru ini.
Interlude diatas hanya pengantar dan kesan pertama saat saya menginjakan kaki di kota ini. Ada sebuah pengalaman yang bisa dibilang sangat bodoh saat saya dan keluarga saya tiba disini. Mungkin ini kesalahan yang tidak bisa dilupakan.
Sang petugas pelabuhan , Auckland, 2017
Memulai ‘ e ala an ang tida a an dilu a’ dalam etualangan ami, ami turun dari pesawat pukul 3 sore pada tanggal 6 Juli 2017, kami turun dan langsung masuk ke terminal bandara. Tanpa berpikir panjang saya akhirnya mencari akomodasi yang dapat mengantar kami dari Bandara Auckland ke Viaduct Basin, kota pelabuhan di sisi utara Auckland. Sambil mencari, kami mengisi perut dengan sebuah cheese burger dan kentang goreng khas Mc Donalds kami membaginya untuk berlima karena tidak begitu lapar saat itu. Akhirnya pandangan kami terhadap negara ini pun muncul, bawasannya ternyata harga bus jauh lebih mahal dibandingkan shuttle car . Hampir 1 jam waktu yang kami tempuh untuk datang ke sisi Utara Auckland. Shuttle kami turun di 75 Halsey Street, Auckland. Kami turun dengan membawa carrier masing-masing, lalu kami berkenalan dengan salah seorang taxi driver keturunan pakistan. Cukup berat carrier yang kami bawa saat ini, karena udara yang dingin membuat stok baju hangat yang banyak perlu disiapkan. Carrier yang memiliki berat kurang lebih 12 kg itu kami
bawa untuk mencari penginapan kami yang sebelumnya sudah kami pesan. Apartemen kami terletak di 95 Halsey Street, mungkin hanya 10-15 blok dari tempat kami diturunkan oleh shuttlecar. Kami menyusuri Halsey Street kurang lebih stengah jam karena belum menemukan letak apartemen dan kami bertemu dengan seorang supir taksi ber eturunan Pa i tan dan dia men a a “A alamualai um” lalu ami menjawabnya dan mulai bertanya tentang lokasi apartemen kami. Namun ia pun tidak tahu pasti dimana tempat kami tinggal. Akhirnya kami mampir ke Sofitel, untuk bertanya dimana apartemen kami, dan mereka pun menjawab tidak tahu. Kurangnya persiapan internet dan sim card membuat kami harus “num ang” free wifi di Sofitel, sebuah hotel yang berada di pojok Halsey Street. Membuka google maps dan mengarahkan ke Harbour Front Apartment. Saat kami anteng menyusuri jalan, tiba-tiba hujan besar mengguyur dengan deras. Kami bergegas untuk mencari tempat berteduh, tetapi posisi kami sedang di tengah-tengah Viaduct Harbour Avenue Intersection. Lalu kami akhirnya berteduh di sebuah kedai makan Italia untuk sekedar menanyakan alamat. Sang waiter pun mengatakan bahwa kami harus pergi menyebrangi pertigaan dan masuk ke komplek yang berisikan gedung-gedung tinggi yang berada di sebrang. Akhirnya dalam kondisi gerimis kami langsung jalan menyusuri Harbour Avenue dan sesampainya di komplek gedung kami mulai senang karena kami dapat istirahat di apartemen saat itu. Namun, semua harapan kandas saat salah eorang ecurit memanggil ami dan mengata an “there is no Harbour Front Apartment around here, you must be wrong” Ibu saya mulai lesu capek begitu juga dengan kedua adik saya. Untungnya, security disini sangat baik. Ia langsung menawarkan hp nya agar kami bisa menel on i emili a artemen ang enda ami tinggali, dan teba … Dia mengata an “Selamat Datang, Terima Ka i ” tern ata re an erja beliau adalah orang asli indonesia! Tidak dapat disangka ya. Saat itu juga, ayah saya mendapat sebuah pesan dari pemilik apartemen nya lewat hp bapa security tadi. Dalam pesan tersebut ia memberi kami arah untuk sampai ke apartemen. Namun, apa yang tertera dalam pesan tersebut tidak membuahkan hasil. Ditambah lagi, kami baru tahu bahwa kunci apartemen harus diambil di loker
di Albert Street. Kami langsung tambah kecewa dan semakin lelah, sudah hampir jam 7 malam kami belum dapat menemuka apartemen kami. Hujan gerimis mulai turun dan Ibu saya memutuskan untuk hampir ke kedai makan Italia yang pada awal kami sempat bertanya mengenai lokasi apartemen kami. Kami tidak begitu nafsu pada saat makan, karena hanya bebera a menu aja ang ‘ emung inan’ tida mengandung babi Kami pesan beef lasagna, calamari dan pizza untuk berlima hanya sekedar untuk ikut duduk menunggu hujan reda. Saya dan ayah saya pun memutuskan untuk pergi ke Albert Street mencari kunci, mana tahu terdapat petunjuk pada kunci tersebut. Kami berdua langsung bergegas jalan ke albert Street. Sial sekali, tanpa ada nya internet kami tidak tahu arah maka dari itu, kami mulai menanyakan ke warga sekitar untuk menanyakan arah. Berjalan hingga akhirnya kami bertemu dengan Auckland Sky Tower. Sampai disitu kami masih merasa tersesat, akhirnya kami menanyakan ke sebuah bar yang ada di sekitar area sky tower. Saya cukup tegang saat itu karena harus menanyakan lokasi ke orang-orang yang sedang mabuk. Untungnya mereka masih bisa berkomunikasi dan bisa menunjukan arah ke Albert Street. Kami kembali tersesat saat kami berada di salah satu gereja di sana dan kami tidak bisa menemukan patokan-patokan yang dikatakan oleh pria yang sedang mabuk tadi. Alhamdulillah, ada seorang pria keluar dari gereja lalu membuka google maps melalui hp nya untuk mencarikan lokasi loker di Albert Street. Kami berpamitan dan langsung bergegas menuju loker, karena lokasinya tidak jauh dari gereja tadi. Setelah menyebrang dan menyusuri jalan, akhirnya kami menemukan Albert Street berikut juga dengan loker nya yeaaa! Masuk ke loker, ternyata sang pemilik apartemen tidak mencantumkan nomer loker yang membuat kami harus mencari2 loker mana yang sesuai. Karena posisi sudah lesu dan capek, akhirnya kami menelpon sang pemilik apartmen untuk datang ke loker. Setelah menunggu kurang lebih 15 menit, akhirnya kami bertemu dengan seorang wanita berusia 27an dan ternyata dia adalah si pemilik apartemen. Kami akhirnya bercerita tentang sulitnya menemukan apartemen dia, tapi kami mulai kesal saat ia mengatakan tidak tahu secara detail letak apartemen yang ami e a W at ! Cu u membingung an Tern ata‌ dia bu an pemilik apartemen melainkan agen dari sang pemilik apartemen.
Seaside of Viaduct Basin Harbour, Auckland, 2017
Mau apalagi... akhirnya kami memutuskan kembali ke kedai makan Italia tadi untuk bertemu Ibu dan kedua adik saya menggunakan taksi karena relatif murah dan kami sudah tidak punya cukup energi untuk jalan sejauh tadi. Pada kartu kunci kamar tertera nomer 607, lalu tanpa berpikir panjang kami mencari apartemen atau hotel yang memiliki hubungan dengan 607. Namun... sia-sia tidak ada yang kami dapat. Jam sudah menunjukan pukul setengah 9 malam dan kami mulai resah karena takut tidak mendapat tempat beristirahat untuk malam itu. Kami membagi tugas kami untuk berpencar dan menanyakan ke warga sekitar. Ayah saya bertemu dengan seseorang berketurunan asli Selandia Baru, Ibu saya menanyakan kepada seorang pegawai hotel asal Tionghoa dan adik saya menanyakannya ke manajer kedai makan Italia ini. Saya dipanggil oleh sang pegawai hotel asal Tionghoa tadi karena kebetulan dia sedang mencari seorang pelanggan yang tersesat. Saya sudah merasa tenang saat ia mengatakan itu, namun apa daya kekecewaan saya mulai muncul aat dia bertan a “Are ou Ki in oo � Wadu a mu a parahyangan gini masih dikira keturunan korea?:(. Akhirnya saya memutuskan untuk meninggalkan pria Tionghoa itu, dengan perasaan kesal. Lalu, saya menghampiri adik saya yang sedang mengobrol dengan manajer kedai. Saya sudah capek dan sedang tidak ingin mengobrol dengan orang asing pada saat itu. Lalu, adik saya berkata bahwa si manajer
ini menyuruh kami masuk ke Sofitel hotel lewat belakang. Akhirnya saya nurut saja kepada manajer itu lalu saya menanyakan ke resepsionis sofitel bahwa apakah benar apartemen saya berada didekat sini. Ia hanya menja ab “Ju t go u to ixt floor and find 607â€? Sa a tida erca a arena tadi sore pria disebelahnya mengatakan disini tidak ada apartemen kami. When i arrived at sixth floor of sofitel, i saw the door room with number 607 and immediately put my card on it ‌ Pintu lang ung aja terbu a a a a a Akhirnya karena perasaan sudah sangat campur aduk, kami semua tidak mau membahas dan memilih untuk berdiam diri. Adik perempuan saya menyiapkan makan malam indomie yang kami beli di minimarket dekat hotel, lalu saat kami menyantapnya mulailah kami saling tertawa dan saling menyalahkan hahahaha. Secara teknis kami menghabiskan waktu 6 jam untuk mencari tempat tinggal kami. Sangat melelahkan. Sebagai penutup, sebelum kami tidur untuk beristirahat, Ibu saya mengecek emai-email pada inbox nya. Lalu ternyata sang agen apartemen ini telah mengirimkan email mengenai petunjuk dan arah apartemen kami sejak tanggal 1 juli !!! Isi email tersebut lengkap sudah dari saat mengambil kunci di Albert Street hingga pernyataan bahwa kamar kami berada di lantai 6 Sofitel sudah ia jelaskan di email :’). Pelajaran : Jangan malu untuk bertanya kepada orang asing, karena sungguh menyenangkan! dan jangan lupa jika cek email kalo udah booking hotel/apartemen.