Indonesia Kabari #27#

Page 1

edisi 27, Mei 2009

Wii, Mainan Kebersamaan

Kerusuhan Mei 98

Mencicipi Makanan Kesukaan Sultan Jogja

jembatan informasi indonesia - amerika

pendidikan investasi masa depan n Dari Bahasa Indonesia Sampai Karawitan Jawa n “Sorry Sir You From Where?” n Hari-Hari Pengunduran Diri Soeharto

MAIA HADIAHI KEBERHASILAN CHRIS JOHN

GOD BLESS SIAPKAN KONSER TUNGGAL KONSER PERDANA JAMIROQUAI DI INDONESIA www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 |

1

www.KabariNews.com


2 | kabari:

www.KabariNews.com


Publisher: John Oei Advisory Board: Anwar Rawy Vincent Lie L.A. Managing Directors: Lisa Tungka Dewi Tirtowidjojo Rudy Agus Editor in Chief Sudjono Indradjenardinata Artistic 3de Rudi Adrian Reporters (Indonesia) Yayat Suratmo Chika Nadya Arip Budiman Theresia Puspitasari Reporters (USA) Peter Phwan Sabrina Fitranty Amron-Paul Yuwono Contributors Riana K Liptak (Maryland) Pandhu (Jogyakarta) Dessy. D (Denpasar) Videographer Indra Marpaung Photographer Arip Budiman Presenter Melany Lintuuran Account Executive: Lorna Dietz Sarah Citradi Dessy Andriani (Los Angeles) Chief Operating Officer: Indriati Oei Promotion and Circulation Yohanes Lie Khoe Fan Djung www.KabariNews.com Contact Editor: editor@kabarinews.com Advertisement: sales@kabarinews.com

kabari: info USA OFFICE 1788 19th Avenue, San Francisco, CA 94122 Phone: (415) 242 8100 INDONESIA OFFICE Jl. Cempaka Putih Tengah 2A No. 4A Jakarta Pusat 10510, Indonesia Phone: (021) 428 04118 Fax: (021) 426 4182

Pembaca budiman, NG NGARSA SUNGTULADA (DI DEPAN MEMBERI TELADAN), ING MADYA MANGUN KARSA (DI TENGAH MENCIPTAKAN PELUANG UNTUK BERPRAKARSA), TUT WURI HANDAYANI (DI BELAKANG MEMBERI DORONGAN). DEMIKIAN AJARAN KI HAJAR DEWANTARA. Dengan metode pendidikan yang begitu maju pesat. Dari mulai menggunakan kapur barus sampai menggunakan teknologi tinggi seperti video conference sekarang ini. Justru ajaran terkenal Ki Hajar Dewantara tersebut menemukan relevansinya. Secara tersirat ajaran tersebut sungguh mengajarkan nilai-nilai pekerti. Bukan sekedar nilai-nilai akademis. Pendidik atau guru ditempatkan bukan cuma untuk mengajar. Tapi juga menjadi panutan sekaligus sahabat dari peserta didik. Dan masih menurut Ki Hajar Dewantara, pendidikan akan berhasil ketika peserta didik dapat mengaplikasikan ilmunya untuk kemaslahatan masyarakat dan membantu sesama. Ki Hajar Dewantara yang setiap hari lahirnya, yakni tanggal 2 Mei diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional, merupakan sosok penting dalam sejarah pendidikan Indonesia. Beliau mendirikan perguruan Taman Siswa di Yogyakarta tahun 1922. Sebuah perguruan bercorak nasional yang diperuntukan untuk rakyat jelata. Perguruan ini menjadi semacam daya hidup bagi masyarakat ditengah sulitnya mengecap pendidikan formal. Yang ketika itu mayoritas masih dikuasai Belanda dan kaum ningrat Dan dimulailah pergerakan pendidikan nasional dalam konteks sesungguhnya, yakni menciptakan sebanyak-banyaknya sekolah bagi kaum pribumi. Ketika itu, Sekolah Rakyat memang sudah berdiri, namun keberadaannya masih terbatas. Di Kayutanam, Sumatera Barat, Mohamad Syafei, tokoh pendidikan yang lain, mendirikan Ruang Pendidikan Indonesche Nederlandsche School (RP INS) tahun 1926. Sementara Dr. Doewes Dekker, orang Belanda yang kecintaannya pada Indonesia luar biasa, juga mendirikan Ksatrian Instituut pada tahun 1923. Dan masih banyak tokoh-tokoh lainnya yang turut berperan menegakkan cita-cita nasional yakni mencerdaskan kehidupan bangsa. Pendidikan memang penting, teramat penting bahkan. Oleh karenanya, Bulan Mei ini Kabari menurunkan liputan bertema pendidikan. Bukan menceritakan bagaimana proses pendidikan itu berkembang dari jaman ke jaman. Tetapi lebih memaparkan apa yang terjadi sekarang. Sementara pada segmen lain, Kabari menurunkan beberapa liputan menarik seperti konser Jamoriquai di Jakarta. Liputan Jalan-jalan di Yogyakarta. Juga liputan mengenai acara belajar bahasa Inggris “Walk The Talk” yang disponsori Kedubes AS di Jakarta. Dari redaksi juga disampaikan salam hangat dan ucapan terima kasih kepada pembaca majalah Kabari maupun pembaca KabariNews.com diseluruh dunia. Kini pembaca kami semakin bertambah dan bertambah. Segala masukan dan kritik kami terima dengan senang hati.

I

Salam,

Laporan Gratis: 3 Hal yang akan membantu Anda untuk menghemat membeli Rumah. 24 Jam Rekaman, www.LaporanGratis.com/124

EXTRA! Sate Cokelat, Bisnis Kecil-Kecilan Saat Krisis, www.KabariNews.com/?32847


BARU “WEBINAR”

20 Satu bulan sudah berlalu, tapi tragedi Situ Gintung masih menyisakan pil pahit bagi bangsa Indonesia, terutama bagi para korban. Baca kisahnya di halaman 20!

Kita semua setuju bahwa pendidikan adalah investasi masa depan. Bagaimana dan kemanakah putra putri bangsa kita menginvestasikan masa depannya? Selamat menikmati suguhan utama Kabari mulai dari halaman 6...

Kabari Utama

40 Kalau Anda termasuk orang yang mengagumi kendaraan antik, pastikan Anda membaca liputan Kabari tentang komunitas pecinta skuter di Jakarta. Silakan buka halaman 40...

6 | Melongok Sekolah Internasional di Cipayung 10 | Mereka Memilih Keluar 12 | Dari Bahasa Indonesia Sampai Karawitan Jawa 14 | FulBright, Dari Amien Rais Sampai Rizal Malarangeng

Kabari Khusus 16 | Buat Obama “Coolness” Adalah The “It Factor” 18 | Hari-Hari Menjelang Pengunduran Soeharto

Kabari Kisah 20 | Maut Di Situ Gintung

Kabari Profil 22 | Susi Gila Dari Pangandaran

Kabari Musik 24 | Konser Perdana Jamiroquai di Indonesia

42 Game baru dari Nintendo Company Ltd ini disebut-sebut sebagai game yang lebih interaktif dan variatif. Penasaran? Silakan baca halaman 42...

Kabari Film 26 | Hari Untuk Amanda 26 | Mati Suri 27 | Wakil Rakyat

Kabari Buku 28 | Kerusuhan Mei 98

(Seminar Gratis lewat Internet)

Kabari Fotografi 30 | Yang Tertinggal Dari Tragedi Situ Gintung

Kabari Parenting 32 | Krisis Ekonomi Anak Bisa Ngerti Gak Ya?

Kabari Jajanan 34 | Mencicipi Makanan Kesukaan Sultan

Kabari Jajanan 36 | Perih, Mual, Kembung... Bukan Berarti Sakit Maag

Kabari Sana Sini 38 | “Sorry Sir, You From Where?” 40 | Skuter, Meski Jadul Tetap Bertahan

Kabari Sana Sini 42 | Wii, Mainan Kebersamaan

Kabari Nusantara 44 | Kampung Batik Laweyan

Kabari Gosip 46 | Oppie Untuk Perempuan 46 | God Bless Siapakan Konser Tunggal

Kabari Ad from

$25

Sales@KabariNews.com


APRIL 2009: 177,793 Visitors, 727,385 Page Viewed, 2540 Articles, ajalah BARU! M igital 595 Videos, 951,979 views on YouTube, www.KabariNews.com Kabari D kini tampil ) e in (E-Magaz ih tebal. leb nya an ini ha m la a h i d . Artikel dibaca di www Hal 48 Hal 50 k bisa .com, Kli s w e N ri a Bisnis Singkong Beromset Kab ! Bob Patrella Manusia e in E-Magaz

Hal 51 Kwetiaw Goreng Lengkap Kangen masakan Indonesia yang bernama kwetiaw? Ternyata cara membuatnya mudah kok. Yuk masak kwetiaw dengan Kabari...

Hal 53 Peringati Hari Bumi Hume Bercengkerama Dengan Hiu Hari Bumi yang jatuh setiap tanggal 22 April diperingati oleh Kedutaan Besar AS di Indonesia bersama ratusan murid sekolah dasar Jakarta di Seaworld Ancol, dengan pesan pentingnya menjaga ekosistem laut.

Miliaran

Dengan Ingatan Super

Dulu singkong identik dengan makanan orang kampung. Tapi ternyata dengan berbagai inovasi baru, singkong bisa dijadikan ladang usaha‌ Penasaran? Baca Kabari digital halaman 48!

Dari segi penampilan, tak ada yang aneh dengan pria asal Los Angeles ini. Orang baru tercengang ketika Bob Patrella mampu mengingat hampir semua kejadian yang dialaminya sejak dia berusia 5 tahun! Wow...

Hal 52 10 Langkah Aman Pencegahan Swine Flu Swine Flu semakin mewabah. WHO bahkan memperikarakan wabah ini bisa menjadi pandemi. Virus dengan kode H1N1 telah menyerang penduduk di 30 negara bagian AS. Bagaimana pencegahannya agar virus ini tidak tertular kepada Anda?

Hal 54 Cara Menghentikan Prokrastinasi Jangan anggap enteng procrastination - kebiasaan menunda-nunda tugas atau pekerjaan. Kebiasaan ini mengakibatkan diri menjadi tidak produktif. Silakan baca ulasan lengkapnya di halaman 54.

Hal 55 Tips Mengenal Nama Jalan Di Amrik Di Amerika jika kita merujuk sebuah jalan besar (biasanya jalan utama) di kota besar, maka nama yang umum dipakai Avenue. Seperti Pennsylvania Avenue di Washington DC atau Fifth Avenue di New York. Kalau jalan itu cukup besar dan lalu lintas ramai, atau jalan yang menghubungkan antar kota kecil, namanya cukup Road, misalnya River Road. Sementara untuk jalan dalam kota disebut Street saja. Bagimana dengan istilah lainnya?

Hal 56 10 Misteri Dunia Yang Belum Terungkap Mulai dari misteri kain kafan Yesus Kristus, jalan setapak di dasar laut hingga wanita misterius dengan kerundung Babuhska‌ Semuanya menarik untuk Anda simak... Kabari menggunakan Multi Media Channels: Majalah, E-Magazine, Webinar, Video, Photo, Podcast, E-zine (15,812 Emails), Forum, LaporanGratis.com, Jodoh, Seminar


kabari: utama

Melongok Sekolah Internasional di Cipayung Dengan slogan mencetak pemimpin-pemimpin bangsa, sekolah ini memiliki visi membentuk perserta didik yang unggul dan berdaya saing global. Kurikulum SMANU MH Thamrin menerapkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dengan penguatan mata palajaran hard science (Matematika, Kimia dan Biologi). Selain itu sistem beban belajar juga menggunakan beban Satuan Kredit Semester (SKS) seperti di perguruan tinggi. Dengan sistem SKS, maka mata pelajaran dibagi menjadi dua, mata pelajaran wajib dan mata pelajaran pilihan. Sementara dalam proses belajar bahasa pengantar yang digunakan adalah bahasa Inggris dan bahasa Indonesia.

B

ERDIRI DIATAS LAHAN 37,7 HEKTAR, SMA NEGERI UNGGULAN (SMANU) MOHAMMAD HUSNI THAMRIN, JAKARTA TIMUR, MEMANG TAMPAK MENTERENG DAN MEGAH. Sekolah yang dibangun sejak tahun 2007 dan selesai akhir 2008 ini adalah sekolah negeri pertama bertaraf internasional yang dibangun pemerintah Daerah DKI Jakarta. Dan pada tahun ajaran 2009 sekolah ini baru dioperasikan. Anggaran pembangunan sekolah ini diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI. Sekolah negeri biasa tentu bukan tandingan SMANU MH. Thamrin ini. Karena fasilitasnya benar-benar komplit. Ada kolam renang, auditorium, fitness centre, gymnasium, lapangan olah raga terbuka, perpustakaan, laboratorium Fisika dan Kimia, hingga ruangan multimedia. Ruang kelasnya sendiri berbasis Teknologi Informasi Komputer (TIK) dan tentu saja, berpendingin ruangan. Pokoknya dari segi fasilitas, segala prasyarat sekolah internasional sudah dipenuhi.

6 | kabari:

Kerjasama Dengan Cambridge SMANU MH Thamrin termasuk boarding school dimana siswa juga menginap di asrama yang disediakan di dalam kompleks sekolah. “Ini agar siswa lebih berkonsentrasi belajar, faktor pengawasan yang relatif mudah dan untuk memudahkan siswasiswa asing yang ingin bersekolah disini.� kata Djumadi, caretaker Kepala Sekolah SMNU MH Thamrin. Dengan porsi siswa 95 pelajar DKI dan 5 pelajar non DKI, memang memungkinkan SMANU MH Thamrin menerima siswa asing. Menurut Djumadi, sekolah ini nantinya akan bekerja sama dengan sekolah-sekolah internasional luar negeri dalam bentuk kerjasama sister school. “Saat ini masih baru rencana, tapi dengan Cambridge University kami sudah melakukan komunikasi

Laporan Gratis: Bagaimana mengurangi Mortgage melalui Loan Modification? www.LaporanGratis.com/800

www.KabariNews.com


Saksikan Video Allan Samson tentang Perkawinan dengan Warga Amerika walaupun Tidak ada Status, www.KabariNews.com/?2558 www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 |

7


[indonesia]

membangun kerjasama. Nanti mungkin Cambribdge akan memberikan sertifikasi kepada siswa-siswa disini.” ujar Djumadi yang juga pernah menjadi Kepala Sekolah SMAN 78, Jakarta. Djumadi mengatakan “Yang perlu diingat, meski bertaraf internasional sekolah ini tetap sekolah negeri yang tidak komersil!”

EXTRA!

30 Negara Bagian AS Terjangkit Virus H1N1

Memangnya tidak disubsidi Pemda DKI? Djumadi mengakui pasti ada subsidi dari Pemda DKI tetapi tidak serta merta mengratiskan sekolah ini. “Yang jelas sekolah ini tidak akan mengeluarkan siswa kalau cuma gara-gara ekonomi.” ujar Djumadi menekankan.

www.KabariNews com/?33025

Staf pengajar di SMANU MH Thamrin adalah tenaga pendidik yang profesional dan memiliki ijazah minimal Master (S-2) atau Doktor (S-3). Itupun harus lulusan dari universitas terkemuka yang berakreditasi A.

Syarat dan Biaya Namanya juga sekolah internasional, syarat menjadi menjadi siswanya juga tak main-main. Selain nilai rapor untuk mata pelajaran Bahasa Inggirs, IPA, dan Matematika minimal delapan selama di SMP, calon siswa juga harus lulus bermacam tes. Siswa juga harus memiliki IQ minimal 120. Setelah dalam persyaratan administrasi dinyatakan lengkap, siswa akan menjalani Tes Potensi Akedemik (TPA). Lalu menghadapi tes Bahasa Inggris, Matematika, Fisika, dan Biologi yang disusul psikotes. Setelah lulus semua tahap, yang terakhir adalah tahap wawancara. Dengan daya tampung 216 siswa, dipastikan persaingan untuk masuk sekolah ini lumayan ketat. Deo Bungaran, pelajar SMPN 259 yang ditemui saat sedang mendaftar mengatakan tidak terlalu yakin bisa diterima. “Saingannnya pasti banyak dan pintar-pintar. Tapi yang penting dicoba dulu.” kata Deo. Deo sendiri merupakan salah satu siswa terbaik SMPN 259. Selain selalu menempati rangking pertama, nilai rapor Deo selama enam semester ratarata sembilan koma sekian.

Soal biaya, Ibu Retno Wijaya yang sedang mengantarkan anaknya mendaftar mengatakan, “Namanya juga sekolah internasional, saya kira wajar ya kalau biayanya mahal. Dimana ada harga kan ada mutu.” ujarnya. Ibu Retno mengaku jika anaknya, Agus Mulyono berhasil diterima maka ia berusaha sekeras mungkin menyediakan biayanya. “Pokoknya demi pendidikan anak Mas.” katanya singkat. Nah seiring dengan berkembangnya dunia pendidikan. Saat ini memang banyak bermunculan istilah-istilah baru dalam pengklasifikasian pendidikan. Mulai dari yang namanya home schooling, sekolah alam, kelas akselerasi, sekolah standar nasional, sekolah unggulan, sekolah percontohan, sampai sekolah internasional. Pendidikan memang sangat penting karena investasi masa depan. Meski agak terlambat, pemerintah Indonesia pada tahun 2009 ini mulai menganggarkan 20 persen dana APBN untuk sektor pendidikan seperti diamanatkan amandeman UUD’45. Dan sampai disini kita cuma bisa berharap, semoga hasilnya bisa kita petik di masa depan. q (yayat) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32982

Selain harus memiliki kemampuan akademik yang ciamik. Siswa juga harus menyiapkan dana yang tak sedikit. Menurut Djumadi, uang pangkal di sekolah ini sebesar Rp 15 juta yang dibayar hanya satu kali. Uang SPP atau biaya akademik per bulan Rp

Laporan Gratis: 8 Tips untuk beli Rumah yang Bank-Owned, 1-800-734-4021, tekan 235 8 | kabari:

1 juta. Lalu biaya mondok atau penginapan sekitar Rp 1 juta perbulan. Ditambah biaya lain-lain seperti pratikum, maka sedikitnya menghabiskan Rp 30 juta per tahun.

www.KabariNews.com


FORUM

Forum: Scam di Loan ModiďŹ cation. Hati Hati! www.KabariNews.com/?32878 www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 |

9


kabari: utama

Mereka Memilih Keluar

S

UATU KALI ANDRE TANUJAYA (18) MENULIS STATUS DI LAMAN FACEBOOKNYA, “KULIAH DI AUSSIE ATAU UK?”. Status yang juga bermaksud meminta masukan dari teman-teman facebooknya itu, langsung disambut berbagai komentar. Tapi yang menarik, tak ada satupun komentar menyarankan memilih kuliah di dalam negeri.

akademik 2007-2008 jumlah mahasiswa Indonesia yang belajar di AS mencapai 7.692 atau naik 12 persen sejak tahun 2001 (Aminef).

Menurut berbagai lembaga survei pendidikan, meragukan kualitas pendidikan dalam negeri menjadi satu dari tiga alasan terkuat mengapa mereka memilih kuliah di luar negeri. Dua alasan lain adalah agar lebih mudah mencari pekerjaan serta karena gengsi.

Bagi perguruan-perguruan tinggi luar negeri, jumlah penduduk Indonesia yang mencapai diatas 200 juta jiwa merupakan pasar yang amat menggiurkan. Setiap menjelang awal tahun ajaran baru, mereka begitu gencar menawarkan aneka promosi.

Survey juga mengatakan mayoritas mahasiswa yang kuliah di luar negeri berangkat dari latar belakang ekonomi yang mapan. Jika ada dari kalangan menengah, biasanya karena mendapat beasiswa.

Untuk Australia, universitas-universitas yang termasuk gencar menjaring mahasiswa Indonesia adalah Monash University, University Of Melbourne, University Of Queensland dan University of New South Wales.

Di Singapura, jumlah mahasiswa Indonesia mencapai 18.341 orang (Kompas, 20/04), di Malaysia sekitar 10.000 orang (Pikiran Rakyat, 18/04). Di Thailand sekitar dua ribu orang. Sementara di Jepang ada 1.450 orang dan di Belanda 1.450 orang.

Mereka menawarkan aneka kemudahan bagi mahasiswa yang ingin kuliah di kampus mereka, termasuk membantu mengurus dokumen. Bahkan jauh-jauh hari sebelum berangkat, pihak kampus membantu mahasiswa mendapat asrama, apartemen atau lokasi di homestay. Pokoknya begitu lulus tes dan membayar sejumlah uang muka, semua urusan dibantu oleh pihak kampus sampai beres.

Di negara tujuan favorit seperti Australia dan Amerika jumlah mereka juga cukup besar. Di Australia Indonesia diperkirakan lebih dari delapan belas ribu orang. Sementara menurut data

EXTRA!

Jakarta: Ratusan Imigran Gelap Masuk Indonesia, www.KabariNews.com/?33012

Menjaring Siswa Indonesia

Bahkan tak jarang mereka memang membuka agen perekrutan resmi di Indonesia. Agen inilah yang bertugas ‘menservis’ segala keperluan mahasiswa untuk bisa kuliah di Australia. Kadang agenagen ini berafiliasi satu sama lain untuk mengadakan pameran pendidikan bersama. Biasanya pameran pendidikan digelar menjelang akhir tahun ajaran.

ASURANSI KESEHATAN TANPA GREEN CARD, 800 281 6175, CA DEPT OF INSURANCE 0659943 10 | kabari:

www.KabariNews.com


[indonesia]

Sedikit berbeda dengan Australia, meski sama-sama gencar menjaring mahasiswa Indonesia, Singapura justru hanya merekrut pelajar-pelajar berprestasi. Terutama mereka yang berhasil menggondol medali dalam berbagai olimpiade bidang kelimuan, seperti olimpiade fisika, kimia maupun matematika. Tiga universitas papan atas di Singapura seperti Nanyang Tecnhological University (NTU), National University Of Singapore(NUS) atau Singapore Management University (SMU) termasuk yang paling getol berburu pelajar-pelajar brilian asal Indonesia. Mereka biasanya memiliki agen Talent Scouting yang bertugas memantau dan ‘memetik’ pelajar-pelajar Indonesia berprestasi sebelum keduluan ‘dipetik’ universitas lain.

yang memang direkrut lewat agen talent scouting. Untuk daftar sendiripun unversitas-universitas Singapura termasuk universitas yang sulit ditembus. Maklum kualitas pendikan mereka memang kelas dunia. Dalam rilis Times Hinger Edication Rank tahun 2008, NUS tercatat diperingkat 30 dan NTU peringkat ke 77 dunia. Dengan mutu dan fasilitas pendidikan mentereng seperti itu, siapa tak tergoda? q

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32981

Maka disaat para pelajar berprestasi itu baru dijanjikan pemerintah bebas tes masuk perguruan tinggi negeri oleh pemeirntah Indonesia, universitas-universitas tersebut malah langsung mendatangi siswa dan menawarkan berbagai macam fasilitas menarik. Selain menawarkan kualitas pendidikan kelas dunia, kepada calon mahasiswa mereka juga memaparkan fasilitas-fasilitas kampus yang tersedia mulai dari perpustakaan, fasilitas olahraga, gedung pertunjukan sampai laboratorium. Semuanya tentu berstandar internasional.

SENANG MEMBACA MAJALAH KABARI? Dukung Sponsor Kabari dan Sebut Kabari Laporan Gratis: 11 Cara untuk Menghemat Asuransi Mobil, 24 Jam Rekaman, 800-734-4021, Tekan 247

Fasilitas lain yang diberikan adalah Tuition Grant atau bantuan pendidikan hingga 15.000 dolar Singapura pertahun. Ada juga pinjaman bank yang tidak dikenakan bunga selama mahasiwa belum lulus serta dapat dibayar setelah mahasiswa bekerja. Tapi cukup banyak pelajar-pelajar Indonesia yang mendapat beasiswa penuh di Singapura. Di NTU sendiri kebanyakan bukan bersistem beasiswa, tetapi ikatan dinas. Artinya setelah lulus mahasiswa harus bersedia bekerja di perusahaan yang sudah ditentukan dalam jangka waktu perjanjian ikatan dinas. Sedikitnya 250-300 siswa berprestasi Indonesia berangkat ke Singapura setiap tahun untuk kuliah di perguruan tinggi top kelas dunia. Selain karena kemauan sendiri tak sedikit dari mereka

Asuransi Bisnis? Pilih Perusahaan Terkenal seperti Hartford, Allied, Zurich, Travelers, Progressive, 1-800-281-6175, CA Dept of Insurance, Lic# 0659943

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 11


kabari: utama

Dari Bahasa Indonesia Sampai Karawitan Jawa

D

I AMERIKA, KULTUR DAN BUDAYA ASIA TERMASUK CUKUP MENYEBAR DAN BERPENGARUH. Seiring dengan terjalinnya persahabatan antar dua benua, maka tak heran budaya Asia pun berakar cukup kuat. Budaya ini menyebar lewat komunikasi yang terjalin antar penduduk serta dari hasil pelajaran di bangku kuliah. Ya, budaya Asia memang menjadi salah satu mata pelajaran di beberapa Universitas terkemuka di Amerika. Bahkan beberapa dari mereka pun lebih spesifik mempelajari budaya dan bahasa Indonesia. Siapa sangka, ada juga pelajaran menabuh gamelan! UCLA (University of California-Los Angeles) merupakan salah satu Universitas yang memiliki mata pelajaran bahasa Indonesia yang termasuk dalam kajian Asian Studies. Alasan memasukkan mata pelajaran itu karena Indonesia merupakan negara keempat dengan populasi penduduk terbanyak. Dengan begitu dapat memeroleh pemahaman yang lebih dalam tentang Indonesia yang turut berperan penting dalam urusan dunia. Universitas ini juga merupakan satu-satunya Universitas yang menawarkan mata kuliah bahasa Indonesia dari tahap beginning, intermediate sampai advance. Mereka juga terbuka untuk saling bekerjasama dalam hal riset dan pertemuan antar murid dari pihak fakultas antar negara. Para pengajar di sini benar-benar menguasai tentang budaya Indonesia dan bahasanya. Pihak Universitas memberikan pilihan untuk menyelesaikan kuliah, Undergraduate (dua tahun), graduate (lima tahun), fellowship (beasiswa), atau education aboard. The UCLA Center for Southeast Asian Studies (CSEAS) didirikan tahun 1999 dengan misi berperan utama dalam menentukan tempat studi Asia Tenggara di Amerika Serikat pada abad ke21. Tahun 2000, CSEAS bergabung dengan Pusat Studi Asia Tenggara di UC Berkeley untuk membentuk konsorsium. Yang

mailing list sign up 12 | kabari:

kemudian ditunjuk Departemen Pendidikan Nasional Pusat di Amerika sebagai tempat belajar serta riset tentang sejarah, bahasa, masyarakat, dan budaya Asia Tenggara. Selain UCLA, Universitas lain yang memiliki Asian Studies dan memasukkan pelajaran bahasa Indonesia didalamnya, adalah Arizona State University, Cornell University, Northern Illinois University, Ohio University, University of British Columbia, Universitas California-Berkeley, University of Hawaii, Universitas Michigan, University of Washington, University of WisconsinMadison dan Yale University. Untuk urusan konsorsium antar negara, mereka bekerjasama dengan the United States Department of Education dan Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) di Salatiga, Jawa Tengah. Misi mereka memasukkan kajian Asian Studies serta budaya dan bahasa Indonesia hampir semuanya sama, yaitu untuk mengggalang persahabatan, kerjasama, kesempatan lebih terbuka lebar untuk saling bertukar kesempatan bekerja, serta pertukaran institusi akademik, komunitas organisasi dan individu yang tertarik dengan budaya di Asia Tenggara. Sementara di Yale University, mereka memfokuskan penelitian, pendidikan, dan pertukaran intelektual pada budaya, politik dan ekonomi di Asia Tenggara baik sejarah dan budaya kontemporernya. Program Studi Asia Tenggara ini sudah berdiri sejak tahun 1947 dan merupakan yang pertama memulai program kajian Asian Studies dalam semua disiplin ilmu di Amerika. Di Yale, sangat terbuka untuk menerima mahasiswa dari luar Amerika untuk belajar budaya Asia melewati program beasiswa. Kita tinggal mencari informasi di bagian beasiswa mahasiswa internasional atau Services for International Students and Scholars dari situs Yale. Saat ini, dari keseluruhan jumlah

“Ingin dapat Artikel Menarik lewat Email Setiap Minggu? Klik Free Sign-up di Reader Login di http://www.KabariNews.com

www.KabariNews.com


[amerika]

mahasiswa internasional, 14%-nya adalah Asian, tentunya mencakup mahasiswa Indonesia. Setelah itu, African-American dan Hispanik. Pihak universitas secara teratur mensponsori berbagai kegiatan termasuk salah satunya mendukung aktifitas musik Jawa lewat Gamelan Suprabanggo. Perangkat gamelan yang ada di Yale ini khusus dibeli dari seorang Dalang yang juga seorang pengajar di di UC-Berkeley, Ki Midiyanto tahun 2006. Sejak saat itu aktif digunakan dan dinamakan Gamelan Suprabanggo. Yang diajarkan di sini mencakup sejarah, teori, estetika, budaya dan karawitan Jawa oleh Ki Midiyanto. Sedangkan di Universitas Wisconsin, terdapat kursus mengenai Javanese Gamelan, dan Javanese Performance. Lain lagi di Universitas Ohio. Pihak Univesitas mendukung studi tingkat master dan doktor untuk lebih mendalami sosial dan budaya Asia Tenggara. Program studi ini sudah dimulai sejak tahun 1967. Untuk bahasa Indonesia sudah tingkat advance. Para lulusan dari studi ini biasanya berkarir di organisasi non-pemerintah macam LSM atau NGO (non-governmental organizations), serta badan internasional. Atau juga menjadi pengajar dan peneliti.

Program studi ini juga mendorong mahasiswa untuk mendapatkan pengetahuan khusus wilayah Asia dengan mengambil kursus di antropologi, seni, geografi, sejarah, sastra , sastra, politik, dan agama. Sedangkan program graduated penawarannya adalah pemahaman East Asia (China, Japan, Korea) dan Southeast Asia (Indonesia, Laos, Thailand, Vietnam). Sarana di sini cukup komplet. Dari koleksi videonya, pemutaran film Asia di setiap musim semi dan gugur, perpustakaan, serta pengajar yang profesional. ASU juga memiliki The Center Study Abroad Comitte yang membantu dan memberikan saran untuk belajar di luar negeri serta bagi yang ingin mengikuti program pertukaran mahasiswa. Saat ini, mahasiswa ASU juga memiliki kesempatan untuk belajar di Cina, Jepang, Korea, Taiwan, Hong Kong, India, Vietnam, Thailand dan Singapura. q (riana) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32992

Laporan Gratis: Mau Pindah? Laporan ini akan memberi banyak tips, 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, tekan 169, atau www. LaporanGratis.com/169

Di Universitas Michigan malah kita bisa belajar membaca dan menulis bahasa Jawa Kuno (Kawi). Karena disana ada studi mengenai sejarah, penuturan dan pelisanan bahasa Jawa kuno. Bahkan hampir setiap tahun pihak Universitas mengundang pembicara dari Indonesia unutk menjadi dosen tamu. Lain lagi di University of Washington, kajian yang ditawarkan di Asian Studies mencakup etnomusikologi, film, sejarah, antropologi, arkeologi, studi lingkungan dan kelautan, ilmu politik, sosiologi, studi budaya, ilmu pengetahuan dan teknologi, teori poskolonial, dan studi tentang perempuan. Bahasa yang diajarkan adalah bahasa Indonesia, Filipina, Thailand, Vietnam dan Burma. Tak jauh beda dengan misi dari Universitas-Universitas di atas, pengadaan The Center for Asian Research di Arizona State University (ASU) di Tempe, Arizona juga merupakan langkah pemahaman benua Asia lebih dalam. Untuk program undergraduated, pilihan yang ditawarkan adalah bahasa Cina, Jepang, Hindi, Indonesia, Korea, Laos, Thailand atau Vitenam.

Laporan Gratis: Beli Rumah Murah dan Baru yang di subsidi oleh Pemerintah? 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, tekan 164, atau www.LaporanGratis.com/164

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 13


kabari: utama

FulBright, Dari Amien Rais Sampai Rizal Malarangeng

S

ISTEM PENDIDIKAN AMERIKA MEMANG CUKUP DIKENAL BERMUTU. Meski bukan yang terbaik di dunia, Amerika menjadi tujuan favorit warga Indonesia untuk menuntut ilmu. Banyak upaya dilakukan oleh pelajar atau mahasiswa Indonesia agar bisa sekolah di Amerika. Salah satunya melalui jalur beasiswa. Sejauh ini beasiswa yang dikelola langsung oleh pemerintah Amerika dan Indonesia secara bersamaan adalah beasiswa Fulbright. Beasiswa Fulbright sudah ada sejak tahun 1952. ketika itu masih dikelola Kedutaan Besar Amerika. Kemudian dipegang oleh Aminef (American Indonesia Exchange Foundation) yang berdiri tahun 1992. Aminef adalah yayasan pertukaran pendidikan dibawah naungan pemerintah Indonesia dan Amerika. Kegiatannya adalah mengelola beasiswa Fulbright. Dana beasiswa bersumber dari kedua negara dan pihak swasta seperti Sampoerna Foundation serta PT. Freeport. Beasiswa Fulbright mengacu kepada kontribusi seorang senator asal Arkansas bernama J. William Fulbright. Usai perang

EXTRA!

Video: Indonesia Keluarkan Larangan Pergi Ke Meksiko dan Amerika Utara, www.KabariNews.com/?33021 dunia kedua Fulbright mengajukan program pertukaran pelajar kepada kongres. Ide Fulbright berangkat dari kegelisahan dia melihat situasi dunia pasca perang dunia kedua. Fulbright beranggapan jika setiap masyarakat dunia lebih mengenal satu sama lain, maka kemungkinan bekerjasama akan lebih terbuka daripada berperang dan saling membunuh. Program pertukaran pelajar pun dipilih dan disetujui kongres. Sejak pendaftaran beasiswa ini dibuka Februari lalu, telah ribuan berkas yang masuk ke Aminef. Pendaftarannya sendiri akan ditutup 31 Mei 2009. Menurut pihak Aminef, sampai saat ini tak kurang 2.000 warga Indonesia telah diberangkatkan ke Amerika dengan beasiswa Fulbright. Penerima Fulbright atau biasa disebut fulbrihgters akan menerima block grant berupa biaya kuliah, biaya hidup, tiket

Laporan Gratis: Bagaimana Menegosiasikan Pembelian Rumah? 24 Jam Rekaman, www.LaporanGratis.com/129

14 | kabari:

pesawat pulang-pergi, biaya buku, serta mendapat asuransi kesehatan. Cynthia, mahasiswa S1 Public Policy penerima Fulbright Grantee 2008, mengungkapkan kegembiraannya bisa belajar belajar di Amerika dengan funding dari Fulbright “Dapatnya susah. Makanya begitu disini saya berusaha belajar giat supaya enggak sia-sia.” katanya Untuk mendapat beasiswa yang ratarata jatahnya cuma 120 orang pertahun ini memang bukan perkara gampang. Selain harus lolos bermacam tes, saingannya juga banyak. Walaupun kompetisi terbuka, tetapi sesuai dengan arahan program Fulbright, beasiswa ini juga memperhatikan pendistribusian secara geografis dan gender. “Tapi kalau dapat rasanya bangga sekali.” imbuh Cynthia yang mengaku kerap membagi informasi beasiswa di milis. Cyinthia saat ini masih berada di AS dan sedang sibuk mempersiapkan paper. Sejak beberapa tahun terakhir Fulbright juga menyediakan program-program khusus lain. Diantaranya Program Pengajaran Bahasa Indonesia (Fulbright Foreign Language Teaching Assistant

1 Juta Rumah For Sale di Amerika, www.InteroSF.com www.KabariNews.com


[indonesia]

Program), Program Hubert H. Humphrey, Program Fulbright Visiting Specialist dan Program Community College Summit Initiative. Usai belajar, para Fulbrighters diharapkan kembali ke Indonesia dan menerapkan ilmu yang mereka peroleh di Amerika untuk membangun daerah asal mereka masing-masing. Nah, rupanya penerima beasiswa Fulbright ini rupanya banyak juga yang menjadi tokoh Publik. Sebut saja misalnya mantan Ketua MPR Amien Rais, Menteri Pertahanan Juwono Sudarsono, rektor IAIN Azyumardi Azra, Ketua Dewan Pers Ichlasul Amal, Tokoh Muhammadiyah Syafi’i Maarif, pengamat Politik Mochtar Pabottingi, Jurubicara Kepresidenan Rizal Mallarangeng, sampai seniman Putu Wijaya. q (yayat) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?33045

Laporan Gratis: Kapan Bisa Mengajukan Naturalisasi untuk U.S. Citizen, www.LaporanGratis.com/136

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 15


kabari: khusus

Buat Obama “Coolness” adalah the “it” factor.

S

ELAMA 100 HARI PERTAMA SEBAGAI PRESIDEN AS, BARACK OBAMA SEOLAH INGIN MENUNJUKKAN BETAPA DIA BERBEDA DENGAN PARA PENDAHULUNYA (WHITE MEN) DI OVAL OFFICE. BUKAN CUMA SOAL WARNA KULIT, TETAPI JUGA SOAL SUBSTANSI KEBIJAKAN DAN GAYANYA SEBAGAI PRESIDEN. Barack Hussein Obama adalah presiden Amerika pertama yang dapat disebut “COOL” Hal ini, tentu saja, adalah subyek yang dapat diperdebatkan. Tetapi melihat bahasa tubuhnya seperti ketika berjalan, berbicara, mendengarkan, ekspresi kalimat hingga caranya berpakaian, jelas dia memiliki sikap, irama, rasa humor dan selera kontemporer yang sangat menarik buat kalangan muda. Sulit dibantah juga bahwa kebijakannya dalam mengatasi kekacauan di Wall-Street, pergeseran pasukan dari Irak ke Afghanistan atau dalam menyusun kabinet, kharisma pribadi Obama memegang peran untuk mendorong kebijakan politiknya. Kenyataan dan kebenaran diinformasikan di depan (facts & truth be told), terus terang, style-nya adalah sesuatu yang berakar pada sesuatu yang sukar dipahami dan sulit untuk ditentukan. Murni dan sederhana, “it’s cool”.

EXTRA!

Kesehatan: Susah Buang Gas?? Atasi Dengan Asam Jawa, www.KabariNews.com/?33027

16 | kabari:

Laporan Gratis: Pinjaman Rumah lebih besar dari Harga Rumah? 4 Solusi, www.LaporanGratis.com/134 Obama dianggap memiliki kesadaran (awareness) yang lebih daripada presiden-presiden sebelumnya. Dia putih dan dia hitam, dia elitis dan berangkat dari rakyat biasa. Dia tidak terbelenggu dalam perspektif yang kaku. Dia juga mampu melintasi batas ras. ”Menjadi muda adalah cool, menjadi tua adalah kolot (old fashioned)” - karakteristik yang sangat penting. Obama memiliki kerangka berpikir yang modern dan sikap (attitude) yang menarik bagi kebanyakan kalangan muda. Ini mendorongnya menjadi panutan. Dia masih hijau, terbuka, dan easy going. Jika bicara sangat jelas dan mudah dimengerti, atletis dan tech-savvy juga sangat cerdas (extremely intelligent). Kita lihat selama kampanye berlangsung, dengan segala pesona personalitasnya – selalu tersenyum, jaunty stride (easy,happily,carefree) dan bergaya hip hop – dia berhasil secara lincah melucuti para pengkritiknya, membuat pendukungnya terpesona. Dan dia sanggup mengubah yang apatis menjadi antusias untuk memilihnya sebagai presiden. Dalam kampanye “against the odds”, Obama tidak pernah kehilangan keseimbangan dan ketenangan dalam mendekatkan hubungan dengan para pemilih generasi baru sambil sekaligus mempertahankan pemilih lama. Dia bisa bergaya bak profesor ketika menjelaskan program Health-care reform atau kebijakan politiknya di Timur Tengah. Tapi di sisi lain, tanpa sungkan ia memohon agar dapat membawa BlackBerrynya ke Oval Office. Ini suatu pertanda, bahwa dia

www.KabariNews.com


[indonesia]

berniat untuk tetap berkomunikasi dengan abad ke-21. Sangat cool! Sebagai penutup, saya kutip statement David Brook, penulis terkenal dari harian New York Times. David mengatakan “Menurut pengamatan saya, pertama, sasaran yang dia ingin capai, saya pikir membuat banyak orang terinspirasi, karena mereka ingin perubahan. Kedua, melihat laki-laki ini, yang masih berusia 47 tahun, dengan pengalamam yang masih minim, tapi mampu menjalankan roda pemeritahan secara kompeten, pengorganisasian yang lancar dan efisien, aplikasi perencanaan yang sangat kompleks tapi berhasil dijalankan. Juga secara brilian dapat merekrut orang-orang yang sangat cerdas dan tepat pada tempatnya, Mereka melakukan semua itu dengan sangat intelligent dan sophisticated”. Pendeknya pragmatis, kompeten dan “COOL”. Maka jadilah sikap “COOL”-nya ini menjadi The “it” factor yang menonjol dalam perannya sebagai presiden AS. q (vincent lie) Untuk share artikel ini silakan klik KabariNews.com/? 33040

Cari Jodoh? www.KabariJodoh.com

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 17


kabari: khusus

Hari-Hari Menjelang Pengunduran Diri

Soeharto mutlak dengan perolehan suara hampir 75 persen. Juni Orang-orang dekat Soeharto termasuk Harmoko menyatakan dukungan kepada Soeharto untuk maju kembali menjadi presiden periode 19982003.

S

EBELAS TAHUN SUDAH USIA KERUNTUHAN REZIM SOEHARTO. Hingga kini, peristiwa suksesi yang memakan banyak korban jiwa itu masih menarik ditelisik, terutama pada hari-hari menjelang kejatuhan Soeharto.

TAHUN 1997 29 Mei Pemilu diselenggarakan. Golkar menang

Laporan Gratis: Top 100 Home Businesses (Bisnis Kerja dari Rumah) di Amerika, www.LaporanGratis.com/501

27 Juli Pecah peristiwa kerusuhan di kantor PDI. Meski saat itu demontrasi massa berkisar pada perosoalan kepemimpinan dalam internl PDI. Tak sedikit yang menyuarakan agar Soeharto mundur dari jabatan. Belasan aktivis hilang usai peristiwa ini. 20 Oktober Pada HUT Golkar ke 33, Soeharto meminta pembantunya mengecek apakah rakyat memang benar-benar menginginkan dirinya berkuasa kembali Agustus

Krisis ekonomi Asia mulai merambah Indonesia. Bantuan IMF 23 miliar US$ tak dapat menolong ekonomi Indonesia. Nilai tukar dollar melonjak.

TAHUN 1998 20 Januari Tiga orang dari jalur ABS (ABRI, Birokrat, Sipil) Golkar, yakni Yogie SM, Jenderal Faisal Tanjung dan Harmoko menghadap Soeharto. Mereka mengatakan rakyat masih mendukung Soeharto. 10-11 Maret Soeharto dan Habibie diangkat menjadi Presiden dan Wakil Presiden dalam Sidang Umum MPR. 4 Mei Pecah kerusuhan dan penjarahan di Medan. 9 Mei Presiden Soeharto melawat ke Kairo, Mesir. 12 Mei

Perlu Immigration Bond Sekarang? Telpon John, 415 823 1586

Laporan Gratis: 10 Jalan untuk Menghemat Asuransi Rumah, 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, Tekan 142 18 | kabari:

www.KabariNews.com


[indonesia]

Empat mahasiswa Universitas Trisakti tewas oleh peluru tajam aparat dalam aksi unjuk rasa di kampus mereka di Grogol Jakarta Barat. 14 Mei Pecah kerusuhan dan penjarahan. Ribuan orang jadi korban baik nyawa maupun harta 15 Mei Presiden Soeharto kembali dari Cairo, memperpendek kunjungan kenegaraan. 16 Mei Orang Asing dievakuasi dari Indonesia. Para tokoh seperti Amien Rais, Abdurahman Wahid dan Megawati mendukung lengsernya Soeharto 17 Mei Menteri Pariwisata, Seni dan Budaya

Abdul Latief mengajukan surat pengunduran diri. Tindakan Abdul Latief belakangan diikuti oleh menteri-menetri lainnya menjelang pengunduran diri Soeharto. 18 Mei Ketua MPR/DPR Harmoko meminta Presiden Soeharto mundur. Wiranto menerima instruksi Presiden untuk memulihkan keamanan. 19 Mei Di Istana Negara Soeharto mengundang sejumlah tokoh dan cendekiawan. Dalam pertemuan itu Soeharto mengatakan akan membentuk komite reformasi, kabinet reformasi dan akan menyelenggarakan Sidang Umum MPR tahun 2000. Soeharto sempat mengatakan kapok jadi presiden.

Golkar juga meminta Presiden Soeharto mundur. 14 menteri yang telah ditunjuk dalam kabinet reformasi menolak bergabung. 21 Mei Presiden Soeharto mengundurkan diri digantikan Habibie. Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?

Dapatkan Harga Asuransi Mobil, Rumah, Bisnis, Disability yang Paling Murah lewat Internet?

www.GreatPremium.com,

CA Dept of Insurance #0659943

20 Mei

Kasus Mei, Masih Belum Ada Kemauan Sejumlah Pihak Menuntaskannya

P

ERISIWA MEI, BAGI SIAPAPUN TERUTAMA BAGI KORBAN, TAK PERNAH BISA DILUPAKAN. Meski sebelas tahun sudah berlalu. Trauma masih menggelayut. Dan pengungkapan secara tuntas serta berkeadilan, setidaknya bisa menjadi salah satu penawar luka. Bahwa masih ada keadilan di negeri ini. Tapi ditengah situasi menuju pemilihan presiden 2009, sejumlah kalangan masih dinilai enggan menuntaskan kasus ini. Tahun 2007, berkas-berkas TPGF dikabarkan hilang. Sementara kasus pelanggaran HAM Mei, sampai detik ini masih juga mandek. Ketua Solidaritas Nusa Bangsa (SNB) Ester Indahyani Yusuf, meminta agar semua pihak mau mendorong proses hukum kasus ini supaya tuntas. “Mereka, tokoh-tokoh yang memiliki peran penting saat peristiwa ini terjadi, harus mau mengungkap apa yang sebenarnya terjadi di depan hukum.� ujar Ester. q

formulir berlangganan

Nama : Alamat :

Telpon : HP: Rumah/Kantor: Email :

*Saya ingin berlangganan KABARI selama 1 tahun ($24) Kirim formulir beserta bukti pembayaran Anda ke alamat di bawah ini: INDONESIA OFFICE Jl. Cempaka Putih Tengah 2A No. 4A Jakarta Pusat 10510, Indonesia Phone: (021) 428 04118, Fax: (021) 426 4182

USA OFFICE 1788 19th Avenue, San Francisco, CA 94122 Phone: (415) 213 7323

Apa dan bagaimana perkembangan kasus Mei saat ini? Simak Poscast wawancara dengan Ester Yusuf di www.KabariNews.com/? 33042 www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 19


kabari: kisah

Maut di Situ Gintung Dan sekitar jam empat pagi tanggul Situ Gintung pun jebol. Rumah-rumah yang letaknya lebih rendah dari tanggul, seperti mainan kertas. Rusak dan hancur disapu 15 juta meter kubik air. Orang-orang tengah lelap tidur tak lagi sempat menyelamatkan diri. Indonesia kembali menangis.

J

UMAT DINI HARI 27 MARET 2009. ORANG-ORANG MASIH TERLELAP. Hujan yang mengguyur sejak malam hari semakin membuat masyarakat Cirendeu, Tangerang, nyenyak dalam peraduan. Sementara diluar, bunyi “krek..krek..” yang berasal dari tanggul Situ Gintung yang letaknya tak jauh dari perkampungan semakin keras terdengar. Bunyi dari dinding tanggul itu menandakan air sudah mulai merembes keluar. Jebolnya tanggul tinggal menunggu waktu. Tapi saat itu selain hujan turun sangat deras, orang-orang masih lelap tidur. Maut pun mengintip. Dulkani (48) yang letak rumahnya hanya beberapa meter dari dinding tanggul mengatakan suara “Krek..krek..” itu sudah terdengar sejak dari jam satu dinihari. Sekitar sebelum Subuh dia sempat keluar dan memeriksa. Saat itulah dia lihat dinding tanggul tampak seperti berderit-derit menahan beban air. Ditengah hujan deras, Dulkani segera membangunkan tetanggatetangganya. Dia juga segera mengungsikan keluarganya ke rumah orang tuanya yang lokasinya lebih tinggi. Menurut Dulkani, jarak antara dia membangunkan warga lalu mengungsikan keluarganya sangat pendek.

EXTRA! Kesehatan: Cara

Mengurangi Stres Dalam Bekerja, www.KabariNews.com/?33005

20 | kabari:

“Begitu saya tiba di rumah orang tua bersama keluarga saya, tak lama kemudian tanggul jebol.” tutur Dulkani terbata-bata. Meski seluruh keluarganya selamat, tapi rumah Dulkani luluh lantak. Tanggul Situ Gintung dibangun pada tahun 1930-an di masa pemerintahan Belanda. Kondisi fisik tanggul yang tua serta kurangnya perawatan bangunan tanggul, menjadi penyebab terjadinya musibah tersebut. Selain itu, kawasan di sekitar tanggul juga telah beralih fungsi menjadi kawasan wisata. Berbagai macam objek wisata hingga fasilitasnya dibangun diatas area sekitar tanggul, luas tanggul yang semula mencapai 28 hektar lebih, telah berkurang menjadi 21 hektar. Proses pendangkalan tanggul karena endapan lumpur juga mempengaruhi terjadinya musibah tersebut. Masih teringat jelas dibenak ibu HJ. Ami (73), detik-detik sebelum terjadinya tragedi mengenaskan tersebut. Ibu HJ. Ami bercerita bagaimana dia kehilangan keluarga yang dicintainya akibat musibah ini. Seperti biasa, beliau selalu terjaga di pagi hari untuk menjalankan ibadah shalat Subuh, seruan azan Subuh yang dikumandangkan Marbot (istilah untuk pengurus masjid) membangunkan beliau. “Waktu saya mau sholat Subuh, saya mendengar suara gemuruh dari arah tanggul, itu sekitar pukul 04.30 WIB, saat saya ke luar dan melihat keadaaan, ternyata di depan rumah saya air sudah tinggi, saya langsung bangunkan keluarga saya untuk keluar rumah” ucapnya. Rumah ibu Hj. Ami di belakang kampus Universitas Muhamadiyah Jakarta (UMJ) yang juga berada di dekat pinggir kali hancur tanpa

www.KabariNews.com


[indonesia]

sisa dihempas terjangan air tanggul. Ibu Hj. Ami dan keluarga bergegas menyelamatkan diri dengan cara berpegangan diantara kayu-kayu yang terbawa aliran air. Beliau mengaku kehilangan tiga anggota keluarganya dalam musibah tersebut. Anak, menantu dan cucunya. Dia bilang sempat saling berpegangan dengan anggota keluarganya. Tapi anak, menantu dan cucunya terlepas. Beruntung Ibu Hj. Ami masih berhasil meraih kayu yang hanyut sebagai pegangan. “Mereka mungkin gagal lalu hanyut.” Kejadian memilukan itu berlangsung cepat. Tak lebih dari 30 menit. Tapi langsung meratakan perkampungan mereka. “Kejadiannya sangat cepat, tidak sampai setengah jam, saat air surut dan korban-korban langsung bermunculan ke permukaan,” ucapnya sambil mengusap air mata mengenang bagaimana dirinya lunglai melihat jenazah-jenazah berserakan. “Jenazah tiga orang anggota keluarga saya ditemukan tersangkut diantara runtuhan bangunan. Saya merasa lemas sekali melihat mereka keadaan mereka. Mereka itu sekeluarga, anak saya, suaminya dan anaknya yang masih kecil.” katanya terisak.

Tangis dan jerit korban yang selamat masih terngiang di telinga ibu Ami. Para tetangga dan warga yang selamat langsung sibuk mencari dan menyelamatkan korban jiwa. Sedikitnya tercatat 100 korban jiwa meninggal dunia dalam musibah tersebut setelah dilakukan pencarian selama satu minggu, dan masih terdapat puluhan korban hilang lainnya yang belum ditemukan hingga kini. Hampir sepanjang 70 meter tanggul penahan air Situ Gintung jebol dan menumpahkan air di dalamnya tanpa sisa. Trauma mendalam masih tersimpan di benak mereka saat mengenang musibah tersebut. q (arip)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32974

Laporan Gratis: Bagaimana Anda bisa memperbaiki Kredit sendiri? www.LaporanGratis.com/801

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 21


kabari: profil

Susi Gila Dari Pangandaran

Tak Tamat SMA, Jadi Bos Maskapai Penerbangan…

K

EPUTUSAN SUSI BERHENTI DARI BANGKU SEKOLAH TAHUN 1982 SEMPAT DITENTANG KELUARGANYA. Tapi Susi keukuh, “Saya sempat tidak disapa oleh almarhum ayah saya selama 2 tahun, gara-gara kecewa saya berhenti sekolah,” kenangnya. Waktu itu, ia merasa sekolahnya tak mampu mengakomodir semua yang ia butuhkan. Tahun yang sama, Susi lalu mulai memuaskan hasrat bisnisnya. Susi berjualan bed cover, tapi dirasa tak menguntungkan, Susi lalu banting stir berjualan ikan dan lobsbter. Komoditas itu tak sulit didapatkan Susi karena ia tinggal tak jauh dari Pantai Pangandaran, Ciamis, Jawa Barat . Modal awal didapat dari hasil menjual gelang, cincin, dan kalung emas miliknya. Metode bisnis Susi sederhana, yakni berusaha menghabiskan dagangan dalam satu hari. Karena kalau tidak, ikan-ikan itu tak lagi segar. Dari awalnya cuma mampu beli 1 kg ikan, besok 2 kg, lusa 3 kg begitu seterusnya sampai akhirnya dia menjadi pengepul. Perlu dicatat, semua produk laut yang disediakan Susi berkualitas baik dan ramah lingkungan. Rupanya disinilah titik mula perjalanan sukses wanita beranak tiga ini. Hasil laut jualan Susi mulai mendapat banyak pesanan dari berbagai daerah seperti Cirebon, Cilacap dan Jakarta. Mengaku tipe wanta perfeksionis, Susi kerap turun ikut truk yang mengantar lobster-lobster pesanan itu. Sejak itu Susi mendapat julukan Susi Gila dari Pangandaran, lantaran menjadi satu-satunya

wanita yang sering nimbrung dalam truk sejak dari Pangandaran ke Jakarta, Cirebon, Cilacap hingga kembali ke Pangandaran. Ekspor ke Jepang Lobster jualan Susi terkenal dengan kualitasnya, hingga namanya mulai dikenal sebagai pebisnis ikan dan lobster mapan. Ia tahu, semakin segar ikan yang diekspornya, semakin tinggi pula harganya. Menurut Susi, harga komoditas laut yang fresh sampai ke Jepang kurang dari 24 jam, bisa dua kali lipat lebih mahal. Misalnya, ikan laut yang biasanya US$ 3/kg, maka kalau tiba kurang dari sehari semalam, harganya bisa menjadi US$ 8/kg. Itu sebabnya ia tak segansegan membeli pesawat terbang Cessna agar hasil laut yang diekspor bisa tiba kurang dari 24 jam. Ia juga tahu, semakin murni ikan itu dari bahan pengawet, semakin banyak diburu penggemarnya. Maka ia pun membuat pabrik pengolahan ikan tanpa bahan kimia tahun 1996 dengan nama PT ASI Pudjiastuti yang ramah lingkungan. Alat pendingin yang dipakai Susi adalah Amoniak, bukan freon yang bisa merusak ozon. Kenyang pengalaman bisnis dan hapal betul seluk beluk bisnis lobster, membawa Susi menjadi eksportir lobster terbesar ke Jepang. “Tak kurang dari 80% lobster yang ada di Jepang sekarang adalah lobster dari kami,” kata Susi. Harga lobster Susi Pudjiastuti bahkan mendapat harga cukup tinggi dibanding harga rata-rata ikan laut segar menurut organisasi pertanian dan pangan dunia (FAO) untuk Indonesia.

Laporan Gratis: Berminat Berkarir di Asuransi? 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, tekan 166, atau www.LaporanGratis.com/166 22 | kabari:

FAO menetapkan standar harga ikan laut segar termahal di Indonesia hanya US$ 2,5 per kilogram (kg). Sementara Lobster Susi terjual US$ 7,8/kg hampir setara dengan harga tertinggi di Australia US$ 7,8/kg. Suami dari Christian von Strombeck, seorang insinyur aerospace berkebangsaan Jerman ini masih memikirkan bagaimana cara menembus para petani lobster di seluruh tanah air. “Kita memiliki kekayaan laut yang melimpah tapi belum digali secara maksimal.” ujarnya. Bisnisnya terus berkibar, Susi sampai kewalahan memenuhi permintaan pelanggan. Saking banyaknya, tahun 2004 Susi membeli dua pesawat Cessna Grand Caravan buatan Amerika Serikat untuk mengangkut hasil laut olahannya. Satu pesawat dia gunakan digunakan untuk mengangkut hasil nelayan ke pabrik pemrosesan dan pengepakan di Pangandaran. Sedang satu lagi menerbangkannya ke Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta. Selanjutnya dikirim ke negara-negara tujuan seperti Asia, Eropa, dan Jepang serta Australia. Dalam sebulan ekspor hasil laut perusahaan Susi mencapai 60 sampai 80 ton! Membangun Maskapai Penerbangan Tahun 2004, ketika bencana Tsunami memporakporandakan Aceh dan sebagian Pulau Sumatera, Susi menjadi orang pertama yang datang ke sana. “Yang jadi pilot waktu itu, suami saya sendiri. Saya dan beberapa dokter, serta para jurnalis, menjadi orang-orang pertama yang mendarat di Aceh. Kami bawa obat-obatan dan makanan untuk para korban tsunami di sana,” kata Susi.

EXTRA! Video: Alunan Sitar Jalanan, www.KabariNews.com/?33001

www.KabariNews.com


[indonesia]

Setelah pendaratan pertamanya di Aceh, namanya mulai dikenal oleh kalangan NGO (non government organization) internasional dan para dokter yang bertugas di daerah bencana di sana. Dari awal pemberian jasa secara gratis, penumpang-penumpang yang notabene adalah para penolong korban bencana tsunami itu akhirnya memberikan komplementer kepada Susi atas jasa penerbangannya. Pengalaman ini, menjadi langkah awalnya memulai bisnis di dunia penerbangan. PT ASI Pudhiatsuti Aviation dengan brand name Susi Air, membuka jalur penerbangan di daerah-daerah terpencil seperti Medan-Simuleu dan Medan-Meuloaboh di Sumatera. Tahun 2006 Susi Air dengan dua pesawat berkapasitas 12 orang menerbangkan tak kurang 17.000 penumpang. Tahun 2007 meningkat hingga 30.000 penumpang. Kini, Susi punya 8 pesawat terbang penumpang dan kargo yang beroperasi di Jakarta, Sumatera, Balikpapan, dan Papua. Kerja kerasnya, membuahkan hasil yang tak sedikit. Namun, kepribadiannya tetap membumi. Rahasia sukses Susi ternyata sederhana, yakni ”Just be your self! I am just like the way I am. Sometime drop, sometime funny. If I want to cry, I’ll cry. If I don’t like something, I’ll screaming. I’ll expressed the way I wanted.” ucapnya tegas sembari menekankan ketekunan adalah harga mati menuju keberhasilan. q (yayat)

Untuk share artikel ini silakan klik KabariNews.com/? 33041

Tanggal

Jam

May 20th

Event Description

Berapa Jam

Instructor

Silakan Daftar Di Sini

7 PM Imigrasi: Apa PST yang boleh di lakukan dan tidak?

1-2 Hours

Jason Lie

www.laporangratis.com/809

May 27th

7 PM Kecelakan: Apa PST yang boleh di lakukan dan apa yang tidak?

1-2 Hours

Jason Lie

www.laporangratis.com/810

Jun 2nd

6 PM Virtual Office, PST Future dari Outsourcing

1-2 Hours

Midji Rovetta

www.laporangratis.com/811

June 10th

6 PM Kalau di tangkap 1-2 PST sebagai Kriminal Hours di U.S., apa yang perlu di lakukan?

Jason Lie

www.laporangratis.com/812

June 17th

6 PM Bagaimana pilih PST Warna untuk Ruangan Anda?

1-2 Hours

Yanni Soewignjo

www.laporangratis.com/813

June 24th

6 PM 5 Tips Penting PST sebelum beli Rumah

1-2 Hours

Ronny Budiutama

www.laporangratis.com/814

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 23


kabari: musik

Konser Perdana Jamiroquai di Indonesia Jay Kay Dan Kru Menggebrak Sentul bisa pindah dan duduk di area bangku berharga Rp. 1,500,000 sampai Rp. 2,000,000. Setelah penampilan Dimi berakhir, adanya selang waktu yang cukup lama menjelang mulainya konser Jamiroquai. Dan tak lama kemudian, muncullah Host acara, P Double yang mengajak semua penonton untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama Judika idol. Kemudian ia pun mengingatkan ke semua pengunjung untuk tidak lupa mencontreng di Pemilu Legislatif yang jatuh esok harinya.

S

ETELAH DITUNGGU-TUNGGU SELAMA SEPULUH TAHUN LEBIH OLEH FANS DI INDONESIA DAN SETELAH DIGOSIPKAN KONSERNYA AKAN BATAL, AKHIRNYA JAMIROQUAI MANGGUNG JUGA DI TANAH AIR AWAL APRIL KEMARIN DI GEDUNG BARU KOTA BOGOR SENTUL CITY CONVENTION CENTER. Konser yang disponsori oleh L.A lights dan diselenggarakan oleh Java Festival Production ini berlangsung meriah dan teratur mengingat lokasinya yang cukup jauh dari Jakarta dan harga tiket yang menjulang. Konser penyanyi Inggris yang memiliki pengaruh besar dan menjadi icon musik acid jazz ini pada pukul 20.30 dibuka oleh penampilan menawan biduanita jazz lokal bernama Dimi dengan bintang tamu Afghan, Yacko, dan Yan Brault. Pada saat opening performance berlangsung, penonton masih duduk rapi di bangku masing-masing. Namun karena tidak ada kursi duduk yang di assigned oleh panitia (kecuali VIP), menjelang konser pembuka berakhir, anehnya panitia membiarkan banyak penonton pindah ke kelas kursi yang mahal. Maka bagi yang membeli tiket paling murah seharga Rp. 750,000 beruntung sekali

Tahukah Anda?

92% dari Bisnis di Amerika memakai maksimal 5 karyawan (U.S. Census)

24 | kabari:

Jam sepuluh malam pas, Jamiroquai pun keluar dan mulai beraksi sambil teriak “Jakarta” ke seluruh penonton dan mereka pun menyambut histeris dan bertepuk tangan. Dimulai dengan lagu klasik andalan “The Kids” yang kemudian dilanjutkan dengan lagu-lagu hits “High Times”, “Seven Days in Sunny June” dimana penonton ikut bernyanyi bersama. Jay Kay sempat mengajak penonton mencontreng pada tanggal 9 April, dan berkata, “Your vote is very important, please use you’re your vote for tomorrow’s election.” Kemudian Jamiroquai pun mendendangkan tembang-tembang juara lainnya termasuk “Alright”, “Little L”, “Black Capricorn Day”, “Use The Force”, “Traveling Without Moving”. “Cosmic Girl”. Nah, pada saat lagu “Cosmic Girl” dimulai terjadi hal yang cukup menyebalkan bagi penonton VIP karena penyelenggara membolehkan penonton yang duduk di belakang maju ke depan dekat area panggung. Kejadian ini benar-benar menganggu pandangan para penonton VIP yang sudah membayar tiket seharga Rp 3 juta. Akan tetapi Jay Kay malah tampak gembira karena penyanyi yang

Laporan Gratis: Cara untuk beli rumah di Indonesia walaupun Anda warga negara Amerika?

24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, tekan 137 www.KabariNews.com


[indonesia]

memiliki badan lentur ini bisa berinteraksi dengan fans nya dengan dekat. Dengan antusias pria yang selalu bergontaganti topi ini berujar, “That’s much better”. Bagaimana sang maestro acid jazz, disco, soul, dan funk ini tidak bersemangat menyambut para fansnya dengan dekat, wong kalau panitia tidak membiarkan mereka ke depan panggung, Jamiroquai sempat terlihat canggung dan bingung sekali berinteraksi dengan penonton VIP yang duduk cukup jauh dari panggung dan hanya berduduk manis tidak bergetar sekalipun. Bahkan di depan saya, ada satu keluarga yang memboyong ketiga anak-anaknya yang masih kecil, bahkan ada juga kakekkakek dan nenek-nenek yang sudah terlihat jelas tidak mengerti musik Jamiroquai. Kurang lebih hanya saya dan segelintir orang saja yang berada di VIP yang bergoyang, bernyanyi, dan mengerti lagu-lagu yang dibawakan Mas Jay Kay dan kru. Itupun tidak termasuk artis-artis yang duduk di VIP termasuk Dorce, Armand Maulana, dan Wulan Guritno. Selanjutnya dengan antusias Jamiroquai membawakan lagu-lagu hits lainnya seperti “Space Cowboy”, “Canned Heat”, “Love Foolosophy” tembang dimana para fans ikut berdendang. Selesai memainkan lagu tersebut, Jay Kay pamit kepada penonton dan berterima kasih. Setelah ia dan para kru band masuk, para fans berteriak, “We want more” berulang kali. Lima menit kemudian, Jamiroquai pun kembali ke atas panggung dan mengejutkan penonton dengan menyanyikan lagu “Deeper Underground” sebagai penutup. Sayangnya penonton sedikit kecewa karena lagu hits “Virtual Insanity” yang ditunggu-tunggu ternyata tidak dimainkan di Indonesia. Akan tetapi, secara keseluruhan pengunjung tampak puas dan bergembira dengan penampilan Jamiroquai. q (inna)

ALRIGHT LITTLE L BLACK CAPRICORN DAY .... (I heard 3 second sound played CANNED HEAT, but JK continues to speak supporting election day) USE THE FORCE TRAVELLING COSMIC GIRL SPACE COWBOY CANNED HEAT LOVE FOOL 5 minutes Break, DEEPER UNDERGROUND (closing song)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32975

Laporan Gratis: 9 Sistem untuk Jual Rumah Anda dengan Top Dollar, www.LaporanGratis.com/128

Set List: THE KIDS (Opening song) HIGH TIMES SEVEN DAYS IN SUNNY JUNE

EXTRA! Resep: Dari Nasi Goreng Oriental Sampai Nasi Goreng Petai, www.KabariNews.com/?33014

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 25


kabari: buku

Mati Suri

Hari Untuk Amanda

B

AGI AMANDA UMBARA (FANNY FEBRIANA), HARI PERNIKAHANNYA MERUPAKAN HARI YANG SEMPURNA. Ia sedang mempersiapkan segalanya. Calon suaminya, Doddy (Reza Rahadian) masih sibuk bekerja, tak menyadari bahwa Amanda membutuhkan bantuannya untuk mempersiapkan segala sesuatunya. Pada suatu pagi, Amanda menemukan box yang berisi masa lalunya dengan mantan kekasihnya bernama Hari (Oka Antara). Amanda akhirnya memutuskan meminta bantuan Hari untuk membantunya mengantarkan undangan yang masih tersisa Pada saat itulah, sebuah rahasia Hari terungkap dan membuat Amanda dilema untuk meneruskan pernikahannya atau tidak.... q Sutradara : Angga Dwimas Sasongko Pemain: Fanny Febriana, Oka Antara, Reza Rahadian Produksi: MNC Pictures

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews. com/?32967

ENJELANG PERNIKAHAN ABEL (NADINE CHANDRAWINATA) DAN WISNU (YAMA CARLOS), SEORANG PEREMPUAN HAMIL MENGAKU PADA ABEL BAHWA ANAK YANG DIA KANDUNG SEKARANG ADALAH ANAK WISNU DAN MEMOHON PADA ABEL UNTUK MEMBATALKAN PERNIKAHANNYA. Jika tidak, maka dia akan mengacaukan pernikahan mereka. Merasa frustasi, Abel memutuskan untuk bunuh diri. Beruntung, nyawa Abel masih sempat terselamatkan. Namun sejak saat itu Abel mulai mengalami berbagai peristiwa aneh dalam hidupnya. Ketika dia memutuskan untuk menenangkan diri di Villa sahabatnya, Charlie (Keith Foo), semua kejadian aneh tersebut mulai mengancam hidupnya dan satu-satunya cara untuk selamat, hanyalah jika Abel memilih untuk mati sekali lagi. q Sutradara: Rizal Mantovani Pemain: Nadine Chandrawinata, Yama Carlos Produksi: Maxima Pictures

Tahukah Anda? Di Amerika, 17% dari bisnis baru

mulai dengan modal di bawah $ 5000. Hanya 11% mulai dengan $ 100,000 keatas. (Kauffman Foundation)

Laporan Gratis: Pajak Warisan di Amerika sangat tinggi untuk Non-Greencard Holder & Non-U.S. Citizen, Apa Solusinya? 24Jam Rekaman, telpon 1-800-734-4021, tekan 140

26 | kabari:

M

www.KabariNews.com

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32966

Tahukah Anda?

Setiap tahun 1 dari 105 akan meninggal, 1 dari 88 akan ada kebakaran rumah, 1 dari 70 akan ada kecelakaan, 1 dari 8 akan cacat dimana tidak mampu untuk kerja (Source: disability insurance)


[indonesia]

Laporan Gratis: Ingin Mengurangi Mortgage Payment? Tips untuk membantu Anda mengurangi Mortgage Payment, 24 Jam Rekaman, 1800-734-4021, tekan 172

1001 manfaat yang bisa Anda dapatkan dari

www.KabariNews.com BARU

“WEBINAR”

(Seminar Gratis lewat Internet) gratis pasang iklan baris Klik E-Magazine untuk membaca majalah dalam bentuk digital.

Wakil Rakyat

beri nilai artikel yang Anda baca kabari e-zine

B

AGYO (TORA

SUDIRO) ADALAH SEORANG PRIA YANG LUGU DAN JUGA NAÏF. Keluguannya itu dimanfaatkan oleh seorang pimpinan partai bernama Wibowo (Tarzan). Dibantu kawannya yang setia, Jereng (Vincent Rompies), Bagyo lalu melakukan kampanye di sebuah desa terpencil di Yogyakarta. Tapi saat kampanye Bagyo justru melakukan kesalahan, yakni lebih memilih menolong seorang wanita yang mau melahirkan daripada ikut acara perkenalan kader. q Sutradara: Monty Tiwa Pemain: Tora Sudiro, Vincent Rompies, Tarzan Produksi: Starvision

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32968

blogging nonton kabari video klik disini untuk cari tahu tentang imigrasi amerika serikat

Klik untuk edisi-edisi lalu

Upload Your Photos!

BARU... Forum Q&A,

KabariNews.com

Banyak Artikel, Video, Podcast, SlideShow Menarik

Hanya di www.KabariNews.com

Simbol Temukan tambahan foto, podcast, tulisan, atau video di KabariNews.com untuk setiap artikel majalah yang mempunyai simbol- simbol berikut di bagian bawah:

Statistics: Month

Visits

Apr 09

177,793

Des 08

103.064

Sept 08

72.397

Juni 08

46.218

Video

Slideshow

Podcast

Foto

Tulisan ekstra

“WEBINAR

Web Seminar

Visitors berasal dari: Amerika, Indonesia, Australia, Kanada, Netherland, Inggris, Perancis, Switzerland, www.KabariNews.com kabari: #27, mei 2009 | 27 Singapore, Thailand, Malaysia, Philippines, Qatar, India, China, Jepang, Hong Kong, Morocco | Sources: SmarterTools web traffic |


kabari: buku

[indonesia]

Kerusuhan

Mei 98

Laporan Gratis: Problem Bayar Credit Card? Tips untuk membantu Anda mengurangi Credit Card Balance. 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, tekan 171

P

ERISTIWA KERUSUHAN MEI 1998 ADALAH NOKTAH HITAM PERJALANAN BANGSA INI MENGAKIBATKAN JATUHNYA RIBUAN KORBAN TAK BERDOSA. Kerusuhan Mei 1998 merupakan paduan dari dinamika sosial, politik dan ekonomi yang melibatkan pertarungan berbagai kepentingan di dalamnya. Beberapa asumsi mengatakan bahwa pemicu Kerusuhan Mei 98 adalah akibat peristiwa penembakan mahasiswa Trisakti yang akhirnya membuka mata banyak orang, bahwa banyak ketidakadilan terjadi di negeri ini. Buku Kerusuhan Mei 1998: Fakta, Data & Analisa berisikan ulasan peristiwa Mei 98 dari segi data dan fakta serta dilengkapi analisa-analisa. Di buku ini juga diberikan beberapa kronologi dari peristiwa baik menjelang Kerusuhan Mei sampai dengan pasca Kerusuhan Mei di berbagai daerah. Kronologi yang dipaparkan seperti peristiwa sebelum kerusuhan terjadi, mulai dari penculikan terhadap aktivis mahasiswa, insiden di kampus, tindak tanduk presiden saat itu, hingga kerusuhan yang terjadi pada bulan Mei. Selain itu juga tertulis kronologi lengkap mengenai kerusuhan di Jakarta versi investigasi Tim Advokasi Kerusuhan Mei. Sampai saat ini Kerusuhan Mei masih menjadi tanda tanya dan belum mendapatkan titik terang. Peristiwa ini tidak akan menghilang begitu saja, karena akan selalu berbekas, terutama pada sejarah Indonesia. Buku ini sebagai pembuka mata agar peristiwa yang telah terjadi dapat menjadi pengalaman dan belajar agar peristiwa seperti Kerusuhan Mei 98 tidak akan terulang lagi di masa yang akan datang. q (chika)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32965 Kerusuhan Mei 1998: Fakta, Data & Analisa Penulis : Ester Indahyani Jusuf, Hotma Timbul, Olisias Gultom, dan Sondang Frishka Penerbit : Solidaritas Nusa Bangsa (SNB) dan Asosiasi Penasehat Hukum dan Hak Asasi Manusia Indonesia (APHI) Halaman : 464 halaman Terbit: 2008 R� “WEBINA

Laporan Gratis: Bagaimana Jual dan Beli Short Sale? www.LaporanGratis.com/804

kehabisan majalah? 28 | kabari:

Klik www.KabariNews.com, Klik E-Magazine

www.KabariNews.com


www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 29


kabari: fotograďŹ

Yang Tertinggal Dari Tragedi Situ Gintung

M

ASIH TERINGAT JELAS DIBENAK PARA KORBAN, MUSIBAH JEBOLNYA TANGGUL SITU GINTUNG BEBERAPA WAKTU LALU. Betapa dahsyatnya terjangan air tanggul yang menghancurkan perkampungan di sekitar aliran sungai pada hari Jumat (27/3) pagi. Selain merusak harta benda, ratusan nyawa melayang dan puluhan lainnya masih dinyatakan hilang diterjang 15 juta kubik air. Berikut rekaman yang terbingkai dari sisa-sisa musibah tersebut. q (arip)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32969

Harga Asuransi Jiwa? Lebih dari 10 Perusahaan, www.TryApril.com atau telpon 1-800-281-6175, CA Dept of Insurance, Lic. 0659943 30 | kabari:

www.KabariNews.com

Laporan Gratis: 11 Hal Penting untuk Inspeksi Rumah www.LaporanGratis.com/126


www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 31


kabari: parenting

Krisis Ekonomi,

Anak Bisa Ngerti Gak Ya?

T

OPIK SEKARANG YANG JADI BAHAN PERBINCANGAN DI AMERIKA ADALAH MASALAH PENGENCANGAN IKAT PINGGANG DAN PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA. Masalah dan protes harga bensin yang melonjak sudah mereda dan menjadi masalah ke sekian. Apakah ini hanya masalah orang tua? Tentu saja tidak. Dampaknya juga dirasakan oleh anak-anak kita. Bukan hanya keuangan yang menipis tapi besar pengaruhnya pada emosi. Hal ini justru menjadi pemicu memburuknya hubungan keluarga. Hubungan antar suami istri serta anakanak. Jangan sampai keluarga berantakan gara-gara masalah perekonomian yang berat. Memang mengantisipasinya tidak semudah membalikkan tangan tapi pasti bisa dilakukan. Anak-anak – terutama umur di bawah sepuluh tahun – banyak yang kurang paham dengan sesuatu yang terjadi dengan keadaan yang dialaminya. Kenapa ayah tidak bekerja, kenapa mereka jarang lagi piknik bersama atau jalan-jalan ke pusat pertokoan. Beberapa orang tua tidak menceritakan secara jujur keadaan yang baru mereka alami. Mereka merasa anak tidak perlu tahu. Padahal penting untuk melibatkan seluruh keluarga ketika akan mengambil atau menetapkan keputusan. Menurut riset dari yayasan Boystown, yayasan peduli perkembangan dan kesehatan anak, yang tersebar di Amerika, komunikasi yang selalu dijalin antara anak dan orang tua membuat perkembangan jiwa mereka lebih sehat. Masalah buruk atau baik sebaiknya selalu diceritakan, bukan justru disimpan hanya karena alasan mereka belum cukup umur.

Yang pertama dilakukan adalah mencari waktu yang tepat untuk menceritakan masalah yang dialami, kemudian lakukan tanpa menunjukkan rasa sedih, tapi berikan contoh bahwa orang tua tidak patah semangat. Hiburlah bahwa keadaan itu pasti akan membaik kembali. Ceritakanlah dengan cerita yang mudah dimengerti. Setelah itu berilah mereka pelukan hangat sambil katakan bahwa yang terpenting adalah saling mencintai dan tetap bersatu. Ajak mereka bersama-sama menanggulangi keadaan sekarang. Tentu dengan cara Anda. Kecemasan, kepanikan dan frustasi terhadap keadaan sering memicu pertengkaran. Usahakan tidak memperlihatkan di depan anak. Yang mesti diperlihatkan adalah rasa keyakinan bahwa dengan pengetatan ikat pinggang tidak mengurangi kebahagiaan antar keluarga. Ajarkan anak lebih berkreasi dengan sesuatu yang telah dimilikinya tanpa selalu membeli barang-barang baru yang mereka inginkan. Mengurangi keluar rumah bukan berarti tidak bisa membuat anak-anak bahagia. Dengan menonton DVD dan sambil makan makanan ringan atau popcorn di rumah tetap bisa menyenangkan. Mengundang teman-teman anak bermain di rumah, tentu lebih murah daripada mengajak mereka berjalanjalan di pusat pertokoan atau tempat rekreasi. Bukan berarti menghilangkan kebiasaan itu tapi mengurangi. Salah satu hal yang mesti dijelaskan dengan hati-hati adalah saat ayah terkena pemutusan hubungan. Anak akan penasaran kenapa ayah tidak lagi bekerja, lalu siapa yang akan mencari uang untuk membeli mainan mereka serta rasa cemas mereka seandainya melihat raut kesedihan di wajah sang ayah. Tunjukkan bahwa ayah tetap semangat mencari tempat kerja baru yang lebih baik sambil memanfaatkan waktu di rumah untuk bermain serta menjaga mereka. R”

“WEBINA

Laporan Gratis: Prosedur Membeli Rumah di Amerika, www.LaporanGratis.com/803

EXTRA! Imigrasi/Webinar: Updated Informasi tentang Asylum di Amerika, www.KabariNews.com/?33022 32 | kabari:

www.KabariNews.com


[amerika]

Tanamkan bahwa kebahagiaan bukan sekedar banyak uang dan bisa makan-makan di luar. Tapi berkumpul dan bercanda dengan adik, kakak, ayah dan ibu itu lebih menyenangkan. Apalagi saat musim semi sekarang ini. Bermain di halaman rumah atau berkebun menanam sayur dan buah yang hasilnya bisa dipetik dan di makan bersama pastinya lebih fun dan bermanfaat. Biaya belanja di grocery store (supermarket) pun berkurang. Ajak mereka lebih mengenal farm market atau produce (penjual sayur di kios atau gerobak dipinggir jalan). Fresh dan lebih murah. Buatlah anak-anak merasa tetap nyaman dan tidak menjadikan masalah jika ayah ada di rumah dan ibu yang bekerja mencari uang. Satu segi positif yang bisa ditanamkan adalah bahwa setidaknya ada yang menjaga dan bermain di rumah selama salah seorang dari orang tua bekerja. Tidak lagi bersama nanny atau babysitter. Hikmahnya pun pengeluaran untuk nanny atau babysitter pun bisa dicoret. Pertengahan April lalu, salah satu stasiun televisi di Amerika menyebarkan survei yang memperoleh kesimpulan manakah yang terbaik untuk mengasuh anak, apakah ibu yang berkarier atau ibu rumah tangga. Survey ini disebarkan dalam rangka memperingati hari Ibu yang dirayakan di Amerika tiap tanggal 10 Mei. Dan hasilnya banyak yang berpendapat bahwa ibu rumah tangga tetap lebih menghasilkan anak-anak yang sehat perkembangannya. Munculnya pro-kontra terutama dengan kondisi sekarang saat ayah terkena pemutusan hubungan dan banyak kaum ibu mengambil alih posisi mencari uang. Mereka berpendapat bukan berarti anak-anak mereka akan tumbuhkembang sebagai anak yang tidak sehat. Hal yang penting dari semuanya adalah komunikasi yang terbuka. Anak diajak terbuka untuk menyatakan perasaannya. Bahagia atau sedih. Kemudian saling berdiskusi, saling berbicara dan saling menolong menemukan jalan keluarnya. Anak umur 5 sampai 10 tahun sudah merasakan apabila ada sesuatu hal yang membebani pikiran orang tua mereka. Sedangkan anak umur 10 sampai 16 tahun sudah pintar bertindak sebagai seorang yang siap menyelesaikan masalah, tentunya dengan cara mereka sendiri. Mereka sudah merasa siap diberi tanggung-jawab. Terutama di masa perekenomian yang sulit ini, komunikasi lebih terbuka sangat dibutuhkan. q (riana) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32977

Laporan Gratis: Bangun Rumah Sendiri Tanpa Kontraktor? Tips & Traps, www.LaporanGratis.com/170

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 33


kabari: jajanan

Mencicipi Makanan

Kesukaan Sultan Jogya sebenarnya banyak sekali pilihan jajanan yang terdapat di kota yang melahirkan band ternama Sheila on 7 ini.

S

IAPA YANG TAK TAHU YOGYAKARTA? Tanah kelahiran para Raja Mataram ini memang sangat terkenal di mata turis lokal maupun mancanegara, karena sejarah dan keseniannya yang luar biasa. Mulai dari Candi Borobudur dan Candi Prambanan, Jalan Malioboro, kesenian tradisional, kerajinan tangan perak di Kota Gede, Universitas top Gadjah Mada, salah satu pusat kain dan baju-baju batik dan kebaya di Indonesia, dan bahkan banyak orang asing menetap dan berguru di ISI Yogyakarta demi menimba ilmu seni tari dan musik gamelan. Akan tetapi, wisata ke Yogyakarta tidak lengkap tanpa icipicip hidangan khas Yogyakarta. Apalagi ” “WEBINAR

Laporan Gratis:

Updated Info tentang Asylum di Amerika oleh Pengacara Allan Samson, www.LaporanGratis.com/807

Bagi Anda yang ingin melongok seni kerajinan perak sambil menikmati hidangan khas setempat, Anda bisa mengunjungi restoran megah berciri khas Jogja dengan sentuhan paduan arsitektur Belanda, Cina, dan Portugis bernama Sekar Kedhaton yang berlokasi di daerah Kotagede. Kotagede sendiri dikenal sebagai pusat kerajinan perak. Menu-menu yang ditawarkan termasuk makanan khas Yogya, Indonesia, Cina, dan Barat. Menu appetizer andalan adalah lumpia gudeg dengan sambal kacang, dan otak-otak gurame yang disantap dengan sambal bawang. Ada juga hidangan seafood yang diolah ala Chineseefood seperti Lobster saus tiram. Ada pula bermacam hidangan pasta dan steak. Tapi tentu saja menu Indonesia lebih handal, contohnya Tumis Sapi Sekar Kedhaton yaitu tumis daging sapi dengan cabe dan jamur lengkap dengan nasi putih. Yang tak kalah sedap adalah Bebek Bakar Prambanan, bebek bakar spesial yang resepnya dari nenek moyang. Atau jika Anda punya kesempatan untuk makan buffet, banyak hidangan tersedia seperti ayam panggang Miroso,

Tengkleng Kambing, Ikan Bakar sambal mattah, dan sop timlo. Selain restoran, Sekar Kedhaton juga memiliki kamar penginapan dan lounge. Sekar Kedhaton sendiri memiliki sejarah tersendiri. Gedung Sekar Kedhaton dibangun pada tahun 1800-an oleh Bapak Prawiro Soewarno yang akrab disapa Pak Tembong. Beliau adalah seorang pengusaha kerajinan emas yang sukses dan dipercaya sebagai pemasok utama kebutuhan perhiasan kerabat Keraton Yogyakarta. Bangunan Sekar Kedhaton pernah diduduki tentara Belanda, kejadian ini membuat Pak Tembong mengasingkan diri ke wilayah Bantul sampai beliau meninggal. Kemudian pada jaman perang dunia kedua, gedung Sekar Kedhaton sempat dijadikan Markas Tentara Republik Indonesia sebelum masa kemerdekaan.

SEKAR KEDHATON/ANSHOR SILVER JOGJA Alamat: Jl. Tegal Gendu No. 28 Kotagede Yogyakarta 55173 Indonesia • Telepon: (0274) 386868 • Fax : (0274) 386005 • Email: sekarkedhaton_restaurant@yahoo. com • Jam buka: 09.00 – 21.00 WIB (buka setiap hari)

Temukan tambahan foto, podcast, tulisan, atau video di KabariNews.com untuk setiap artikel

Baru: Simbol

34 | kabari:

majalah yang mempunyai simbol-simbol berikut di bagian bawah:

Video

Slideshow

Podcast

www.KabariNews.com

Foto

Tulisan ekstra

R” “WEBINA

Web Seminar


[indonesia]

dari irisan daging bebek yang disajikan dengan irisan nanas goreng dan saus kedondong parut. • Semur Piyik (Sultan HB IX) Hidangan unik terbuat dari olahan burung dara. Jika Anda ingin menikmati santapan khas Yogyakarta yang lebih ngeraton dan mencicipi makanan kesukaan para sultan, Anda patut mengunjungi restoran Bale Raos, Royal Cuisine Restaurant. Bale Raos adalah satu-satunya restoran yang menyajikan masakan kesukaan Sultan Yogyakarta yang berlokasi di sekitar Keraton Yogyakarta. Gedungnya yang berarsitektur Jawa lengkap dengan Joglo serta ornamen-ornamen khas Keraton membuat pengunjung semakin betah menikmati hidangan di Bale Raos. Para juru masak yang sudah berpengalaman akan menyuguhkan hidangan bercita rasa tinggi yaitu masakan favorit dari Sultan Hamengku Buwono VII sampai Sultan Hamengku Buwono X, dan juga berbagai macam menu keluarga Kraton Yogyakarta. Sajian hidangan di Bale Raos dapat dinikmati secara A’la Carte, buffet, sajian menu paket dengan full serve waiters, serta jamuan riztaffel yang ditata dengan anggun. Sajian menu-menu otentik dari Kraton Yogyakarta, termasuk: • Bebek Suwir Suwir (Sultan HB X) Menu khusus Keraton Yogyakarta, terbuat

• Urip Urip Gulung (Sultan HB VII) Ikan lele fillet yang digulung kemudian dipanggang disajikan dengan saus mangut. • Sanggar (Sultan HB VIII - HB X) Menu asli dari Keraton Yogyakarta yang dibuat dari irisan daging sapi dengan bumbu rempah yang dipanggang dengan saputan kelapa dan dijepit dengan bilah bambu. • Sop Timlo (Sultan HB X) Sop Jawa klasik kombinasi rasa jahe dan kecap serta paduan aneka bahan.

saus kental disajikan dengan kentang ongklok dan serces (sejenis sop sayuran favorit Sri Sultan HB IX), Bistik Jawa, Sapi giling dengan kuah semur manis disajikan dengan purée kentang dan sauted sayuran, Bebek Ungkep Goreng, yaitu hidangan bebek yang diungkep dalam gula merah dengan bumbu-bumbu dan digoreng dengan rasa manis. Pada hari-hari tertentu kita juga menikmati hiburan live gamelan dan tarian Jawa klasik (beksan). Setiap Sabtu malam Bale Raos menyajikan musik keroncongan. Sementara di salah satu bagian tembok, terdapat tanda tangan dan nama-nama artis yang menikmati hidangan di Bale Raos salah satunya adalah Bella Saphira. Bale Raos Restoran memiliki kapasitas dalam ruangan 80 kursi yang terbagi di dua bangunan joglo serta kapasitas sampai 200 kursi dalam bentuk kombinasi indoor dan out door party. Jam bukanya dari 09.30 hingga 21.30 WIB (kecuali hari senin buka 09.30 – 15.00 WIB).q (inna)

BALE RAOS Jl. Magangan Kulon No.1, Kraton Yogyakarta (Close to Pasar Ngasem) • Phone/Fax: +62 274 415550

• Beer Jawa (Sultan HB VIII) Minuman asli Keraton Yogyakarta yang terbuat dari berbagai ramuan seperti jahe, kayu secang, cengkeh, jeruk nipis, dll.

Selain itu ada juga Kambing Panggang, Bistik Lidah yakni variasi sajian bistik lidah sapi dengan

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32972

Laporan Gratis: 8 Tips untuk beli Rumah yang Bank-Owned www.LaporanGratis.com/135

EXTRA! Daftar 100 Orang Paling

www.KabariNews.com

Berpengaruh Di Dunia,

www.KabariNews.com/? 33017

kabari: #27, mei 2009 | 35


kabari: kesehatan

Perih, Mual, Kembung... Bukan Berarti Sakit Maag

S

AKIT MAAG! Kalimat itu pasti yang pertama kali muncul saat perut kita terasa perih, mual, kembung dan sebah, yang kadang-kadang diikuti dengan diare maupun sembelit (susah buang air besar). Benarkah demikian? Rasa sebah atau kembung pada perut disebabkan karena produksi gas yang berlebihan didalam sistem pencernaan, hal ini diakibatkan karena proses pemecahan makanan yang tidak sempurna. Dan biasanya ditandai dengan sering bersendawa atau buang angin (flatus).

pencernaan (maldigest), yang selanjutnya menyebabkan gangguan penyerapan (malabsorpsi). Gejala-gejala malabsorpsi antara lain seperti perut kembung, nafsu makan menurun, diare, perut tidak nyaman.

Maag kerap menjadi kambing hitam masalah pencernaan. Padahal, belum tentu penyakitnya itu adalah sakit maag. Banyak masalah pencernaan lain yang menyebabkan rasa tidak nyaman di perut, salah satunya adalah karena kekurangan enzim pencernaan. Enzim bertanggung jawab menjaga kesehatan dan proses metabolisme didalam tubuh. Kekurangan enzim dapat menyebabkan gangguan

Salah satu cara membedakan kembung, perih, sebah, mual disebabkan karena kekurangan enzim atau penyakit lainnya adalah dengan memperhatikan ciri-cirinya. Orang yang terganggu keseimbangan enzimnya dapat dilihat sehabis makanmakanan berlemak ia mengalami diare, ciri lain penderita kekurangan enzim adalah sering bersendawa dan buang angin (kentut), gampang terkena diare

Tahukah Anda?

Di Tahun 2008, 31,452 apply untuk asylum. 31% dapat asylum di Amerika (L.A. Times)

Laporan Gratis: Anda punya Perusahaan di Indonesia. Ingin menetap di Amerika dan Buka Cabang? Laporan ini penting untuk Anda. 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021 tekan 163 atau Klik www.LaporanGratis.com/163

36 | kabari:

www.KabariNews.com

dan sering mendengar dari dalam perut suara “keroncongan� seperti orang kelaparan. Untuk pastinya sebaiknya konsultasikan ke dokter bila kita sering mengalami gejala-gejala diatas dan kita sudah minum bermacam-macam obat maag namun penyakit tak kunjung sembuh, bahkan sampai menjadi diare. Dan minum obat diare pun hanya efektif bekerja selama beberapa hari setelah itu diarenya kambuh lagi.

Penyebab Gangguan Enzim Gangguan enzim bisa disebabkan beberapa hal. Bisa secara genetika atau diturunkan dari orang tua dan faktor usia. Semakin tua usia manusia, biasanya kerja pankreas, organ penghasil enzim, tidak lagi sempurna sehingga orang lanjut usia sering terserang penyakit pencernaan karena kekurangan enzim itu. Pola makan yang tidak baik misalnya makan berlebihan, terlalu banyak, makan

EXTRA! Tips: Mengenal

Nama Jalan di Amrik,

www.KabariNews.com/?33015


[indonesia]

terburu-buru, dan sering menunda makan dapat menyebabkan asam lambung meningkat sehingga dapat juga menyebabkan gangguan enzim.

Manfaat Enzim Jika seseorang makan roti kemudian timbul diare, ada kemungkinan didalam tubuhnya tidak memiliki enzim untuk memecah karbohidrat. Sedangkan bila seseorang makan sayuran atau serat dan keluar (pada saat buang air besar) masih terbentuk utuh, hal ini dapat disebabkan karena tubuh kurang punya kemampuan untuk memecah serat.

Ada 3 jenis enzim pencernaan: 1. Amylase untuk memecah karbohidrat 2. Lipase untuk menguraikan lemak 3. Protease untuk memecah protein Kekurangan enzim kronis dapat menyebabkan kekurangan gizi yang dapat menurunkan berat badan dan daya tahan tubuh. Oleh karena itu bagi Anda yang makan banyak tapi tubuh tetap kurus harus waspada, bisa jadi tubuh Anda kekurangan enzim.

Bila Anda mengalami gangguan pencernaan karena kekurangan enzim ditubuh, kurangi makanan berlemak seperti daging, cokelat atau keju, perbanyak makan-makanan yang mengandung enzim pencernaan yang Laporan Gratis: 11 Cara untuk Menghemat tinggi seperti buahAsuransi Mobil, www.LaporanGratis.com/147 buahan dan sayuran.

www.KabariNews.com

Atau konsumsi suplemen yang membantu tubuh mencukupi kebutuhan enzim pencernaan. q (inna/berbagaisumber)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32973

Tahukah Anda?

Untuk Bulan Mei 2009, Jumlah Artikel di Majalah Kabari = 23 Artikel, E-Magazine = 31 Artikel. Tapi di KabariNews.com ada 125 Artikel & 29 Videos (Semua Artikel Original, Tidak ada Copy & Paste dari Internet).

kabari: #27, mei 2009 | 37


kabari: sana-sini

“Sorry Sir, you from where?”

“S

ORRY SIR, YOU FROM WHERE?” DEMIKIAN TANYA SEORANG TUKANG OJEK KEPADA PENUMPANG BULENYA, JASON DANIELS. Bahasa Inggris acak kadut itu disambut Jason Daniels dengan senyuman sambil menjawab, “Your english is good, I’m from America”. Jason Daniels tidak menyalahkan si tukang ojek atas bahasa acak kadut itu. Dia lalu menerangkan kata yang lebih tepat, “where are you come from?”. Si tukang ojek lalu tertawa lebar.

Walk The Talk

Sepanjang perjalanan, Jason juga mengajak bercakap-cakap si tukang ojek dalam Bahasa Inggris. Bisa dibayangkan apa yang terjadi. Dengan pengetahuan ala kadarnya, si tukang ojek berusaha mengimbangi celotehan Jason Daniels. Kadang bikin penonton tersenyum-senyum.

Penggalan adegan itu terjadi sungguhan, bukan dalam film apalagi sinetron. Melainkan dalam acara reality show terbaru bertajuk ”Walk The Talk” yang di launching Kedutaan Besar Amerika bekerja sama dengan stasiun TV Trans7 dan Paradigma films akhir bulan kemarin.

Misal saat si tukang ojek dengan pedenya menunjuk sebuah gedung yang ditanyakan Jason sambil berkata “This History Museum Jakarta”. Selain salah ngomong, gedung yang ditunjuk salah pula. Lagi-lagi penonton tertawa.

Meski penuh tawa, acara reality show pertama berdesain belajar berbahasa Inggris ini justru bukan untuk menertawakan si penutur atau tokoh didalamnya. Tetapi mengajak kita untuk sama-sama belajar berbahasa Inggris dalam durasi tayang selama 30 menit itu.

EXTRA!

Amerika/National: Obat Kangen Itu Hadir Lagi, www.KabariNews.com/?33013 Laporan Gratis: Divorce? Apa yang Anda perlu tahu tentang Pajak dan Mortgage, www.LaporanGratis.com/127

classified 38 | kabari:

Lewat teks yang terpampang di layar televisi, penonton diajak belajar menggunakan bahasa Inggris dengan baik. Sementara Jason bertugas membetulkan kalimat-kalimat acak kadut yang dituturkan oleh lawan bicaranya tanpa sedikitpun terkesan menggurui. Acara ini dikemas dengan angle perjalanan Jason Daniels mengelilingi beberapa tempat di Indonesia. Nah dalam perjalanannya itulah, Jason mengajak ngobrol orang-orang yang ditemuinya seperti tukang ojek, pedagang kaki lima, sopir taksi,

Gratis Iklan Baris untuk Jual/Beli Barang? Klik Classified di www.KabariNews.com

www.KabariNews.com


[indonesia]

Mas..” kata Jason dalam bahasa Indonesia fasih.

Tahukah Anda?

Di KabariNews.com, setiap minggu ada 10 Top Berita dari indonesia kernet bus, dan sebagainya dengan bahasa Inggris. Dalam setiap episode dari 13 episode yang rencana tayang itu, tema yang diangkat macam-macam. Ada tentang transportasi umum dimana Jason berkeliling Jakarta naik segala transportasi umum sampai tema kesenian dimana Jason menonton aneka kesenian khas Indonesia.

Yang Penting PEDE Menurut rilis dari Kedutaan Besar Amerika di Jakarta, acara ini bemaksud membantu mengajarkan bahasa Inggris dengan cara yang menghibur dan lain daripada yang lain. Tujuannya selain memasyarakatkan bahasa Inggris yang sekarang sudah menjadi tuntutan global, juga mengajak nara sumber supaya pede bercascis-cus dengan bahasa Inggris. “Enggak usah mikirin tata bahasa, grammar, frase dulu deh, yang penting pede, salah soal belakangan..” kata Jason Daniels di sela-sela launching acara tersebut.

Jason Daniels sendiri sudah 12 tahun tinggal di Indonesia dan sangat fasih berbahasa Indonesia. Saat ini dia mengajar bahasa Inggris di beberapa sekolah maupun di perguruan tinggi. Jason juga pernah membintangi sejumlah sinetron dan film televisi. Salah satu sinetron yang membuat namanya terkenal adalah “Upik Abu dan Laura”. Di sinetron itu dia berperan sebagai ayahnya artis Cinta Laura. Perannya cukup lumayan, apalagi dia digambarkan sebagai Bapak yang norak dan kampungan meski bertampang bule. Tak pelak, acara ”Walk The Talk” ini cukup berhasil dibawakan olehnya. ”Walk The Talk” tayang perdana pada akhir April kemarin. Dan seterusnya akan diputar secara tapping setiap hari Minggu jam sepuluh pagi di Stasiun TV Trans7. q (yayat)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?33007

Tahukah Anda? 67 Artikel tentang Imigrasi Amerika, www. KabariNews.com, klik Imigrasi (diatas)

Kalau ditelusuri, omongan Jason ini ada benarnya juga. Karena menurut Lembaga Bahasa LIA (Lembaga Indonesia Amerika) yang sudah sejak tahun 60-an membuka kursus bahasa Inggris di Indonesia, tingkat kepercayaan diri (pede) berbicara bahasa Inggris amat mempengaruhi kemampuan bahasa Inggris seseorang. Pendeknya, orang akan semakin pandai berbahasa Inggris jika disaat bersamaan juga sering ngomong bahasa Inggris. Untuk itu, dengan gaya yang kocak dan sesekali menggunakan bahasa gaul, seperti “Capek deh” atau “Ya ampyuun” Jason Daniels berupaya mengajak nara sumber untuk pede bercascis-cus dalam bahasa Inggris. Tenang, Jason enggak bakal ngetawain apalagi menyalahkan. “Pokoknya yang penting pede

Laporan Gratis:

13 Ekstra Ongkos sebelum Beli Rumah, www.laporanGratis.com/144

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 39


kabari: sana sini

Skuter,

Meski Jadul Tetap Bertahan

B

AGI SEBAGIAN ORANG, SKUTER TIDAK ADA BEDANYA DENGAN KENDARAAN RODA DUA YANG LAIN. Tapi bagi para skuter mania, kendaraan tersebut memiliki nilai tersendiri. Selama 60 tahun sejak kelahiran pertamanya, skuter yang awalnya hanya digemari oleh kalangan sudah berumur, kini sudah membaur ke berbagai kalangan, baik tua maupun muda. Bahkan banyak yang memilih skuter klasik sebagai kendaraan kebanggaan. Alasannya beragam, mulai dari melestarikan peninggalan orang tua, ingin tampil klasik atau memang hobi mengoleksi motor antik. Keberadaan skuter ternyata bisa menyatukan ratusan bahkan ribuan orang pecinta skuter dan menjalin ikatan persaudaraan yang kuat. Berawal dari saling bertukar informasi diantara penggemar-penggemar skuter, hubungan antar penggemar kian erat dan akhirnya terjalin persaudaraan yang melahirkan klub atau komunitas yang tidak menonjolkan ego individu, tetapi mempererat tali persaudaraan. “Rasa persaudaraan dalam

40 | kabari:

komunitas kami sangat kental, jadi jika ada kawan kita yang mengalami kerusakan pada mesin teman yang lain dengan suka rela akan membantu, walaupun tidak saling kenal,� ujar Edy salah satu senior STAC atau Scooter Tanah Abang Club. Komunitas STAC terbentuk sejak 2002 oleh beberapa penggemar skuter karena persamaan hobi. STAC sendiri diambil dari sebuah nama wilayah, yaitu Tanah Abang, tapi cakupan anggotanya tidak hanya sekitar Tanah Abang, ada anggota yang berdomisili diluar Tanah Abang. Menurut Edy, komunitas ini didirikan untuk melestarikan keberadaan skuter. Di saat beragamnya alat transportasi dengan keunggulannya masing-masing, Edy menilai skuter tetap menjadi kendaraan yang nyaman dan menyenangkan. Sekarang anggota STAC sendiri sekitar 150 anggota.

Jenis skuter klasik tetap menjadi pilihan apalagi dengan mesin dan aksesoris yang masih orisinil. Banyak penggemar skuter yang rela merogoh kocek lebih dalam untuk mendadani skuternya agar lebih nyentrik. Macam-macam rupa skuter kesayangan mereka, ada yang dibiarkan standart klasik ada yang menambahnya dengan aksesories atau mengganti beberapa bagian motor seperti spakbor, velg, stang, injakan kaki, bahkan ada pula yang menambahkan sound system di skuternya. Bagi mereka semakin nyentrik maka semakin keren.

STAC rutin mengadakan nongkrong bareng, rolling thunder (konvoi) setiap Sabtu malam, touring, mengadakan acara kumpul antar komunitas, pengajian, bakti sosial, arisan komunitas dan masih banyak yang lainnya. Tidak hanya sekedar berkumpul saja, banyak hal positif dari acara-acara tersebut. Selain menyambung dan memperkuat silaturahmi, informasi pekerjaan, promo jual beli motor dan tukar pendapat soal onderdil skuter pun menjadi salah satu obrolan yang bermanfaat.

Laporan Gratis: Berminat untuk Berkarir di Real Estate? Sekolah Gratis, 24 Jam Rekaman, 1-800-734-4021, tekan 165, atau www.LaporanGratis.com/165

Yang Nyentrik Jadi Pilihan

www.KabariNews.com

Jenis skuter klasik identik dengan merk Vespa keluaran Piaggio. Jenisnya cukup beragam, misalnya Vespa Super, Vespa Sprint, Vespa GS, Vespa Special,

EXTRA! Jakarta:

Deplu Himbau WNI Yang Ingin Kawin Campur, www.KabariNews.com/?33010


Pasang iklan baris

di Kabari... mulai 25$ DICARI Appraisal Trainee

atau Vespa Super Sprint. Tapi jumlah produksi dan pengguna skuter seperti Vespa menurun, jadi agak sulit untuk mendapatkannya. “Kalau kebetulan beruntung memang bisa dapatkan motor yang bagus. Tapi kalau nggak ya angkat tangan aja.” Ujar Ci’ok Harga motor skuter relatif murah. Harga skuter bervariasi, ada skuter yang dihargai 300 ribu rupiah (red, dengan kondisi apa adanya) bahkan ada antara 1,5 juta hingga 7 juta, tergantung kondisi motornya. Biasanya setelah membeli skuter, para pecinta ini akan mengubah bentuk dan warnanya atau membiarkan skuter dengan kondisi klasik, jika mendapat motor yang bagus. Jadi anggota STAC syaratnya tergolong mudah. Komunitas ini sangat terbuka bagi siapa saja yang ingin bergabung, yang penting gemar akan skuter. Namun untuk mendapatkan bendera ataupun stiker bernomor anggota harus melalui beberapa syarat diantaranya adalah wajib memiliki skuter pribadi, minimal mengerti tentang mesin, bisa bersosialisasi dengan sesama anggota dengan baik. q (pipit)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32979

yang berbahasa Indonesia, Pengalaman atau Belum Berpengalaman. Gratis. Tiga Minggu intensive training. Leads are provided. Los Angeles: 1-213-928-6122 San Francisco: 1-415-242-8192

GOT CREDIT CARD DEBT? Free consultation at (877) 681-2288 We can help you settle your debt for 50% OFF/more www.TDdebtRelief.com

Perlu Pinjaman Bisnis??

hubungi

800-281-6175

CA Dept of Real Estate, #01439375 Untuk Info, Klik KabariNews.com/?2560

MENJUAL MOBIL BARU MERK CADILLAC/CHEVROLET DAN PRE-OWNED Berbagai merk murah bergaransi Honda,Toyota dll Hub Yans Ang 650-4831723 / yans-ang@sbcglobal.net Stewart Cadillac Chevrolet, Colma CA Since 1933

Perlu jasa penerjemah

BAHASA INDONESIA-INGGRIS? Hubungi Peter 415-812-2414

ROOM 4 RENT, Walnut, Close to Mt Sac, Cal Poly, Bus Stop, Loyalton, Hubungi: 626-297-4920

BISNIS WEBSITE? SETIAP BISNIS PERLU WEBSITE.. WEBSITE DESIGNER DARI KABARINEWS.COM, EMAIL

CHARLIE

KE INFO@19THSUNSET.COM

PERLU MEMBUAT BROCHURE DAN MAJALAH? LAYOUT DESIGNER DARI MAJALAH KABARI. EMAIL KE INFO@19THSUNSET.COM TERTARIK UNTUK MENJADI REPORTERS, SALES REPRESENTATIVES, DAN DISTRIBUTION MAJALAH KABARI DI AMERIKA? EMAIL KABARI KE INFO@KABARINEWS.COM PERLU

GRAPHIC DESIGNER DARI INDONESIA? UNTUK MEMBUAT LOGO, BROCHURE, MAJALAH email ke 1@KabariNews.com

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 41


kabari: p.h.a.t

Wii, Mainan ‘Kebersamaan’

K

ALAU SUDAH NGE-GAME BISA LUPA DARATAN. Bisa lupa makan bahkan asyik saja di kamar. Berhadapan dengan televisi atau komputer. Tapi sekarang nge-game lebih seru bareng keluarga. Atau dengan teman di rumah masing-masing. Karena bisa nge-game jarak jauh dengan mereka! Produk dari Nintendo Company Ltd yang diberi nama Wii inilah yang membuat

hobi nge-game kita makin seru. Makin interaktif dan makin bervariasi. Sesuai dengan slogannya, Wii would like to play dan Experience a new way to play. Nintendo mengeluarkan produk yang beda dan diharapkan memenuhi selera para penyuka games yang selalu menginginkan inovasi. Wii, yang diucapkan dalam English pronounciation ‘we’, diartikan sebagai permainan yang dimainkan oleh lebih dari satu orang. Konsepnya memang didesain sedikit berbeda dengan Nintendo atau Xbox. Terutama dengan adanya aksesoris yang tergolong unik. Salah satunya, Nunchuk, pengontrol permainan yang

42 | kabari:

dikaitkan di tangan pemain. Ini merupakan generasi ketujuh yang dirilis Nintendo. Kompetitornya adalah Xbox 360 dan Sony Playstation 3. Mereka bersaing ketat dalam soal harga, varian juga penggemar. Termasuk dalam deretan display di pusat-pusat pertokoan. Saling berdekatan. Benar-benar persaingan yang ketat. Segmen Wii bisa dibilang lebih bervariasi untuk segala umur sehingga dapat dipilih dan dimainkan oleh anak-anak sampai ibu rumah tangga. Salah satu riset di Amerika tahun lalu, Wii menjadi salah satu permainan yang menambah keakraban dan kehangatan keluarga. Terutama pada saat resesi ekonomi seperti sekarang, bagi keluarga yang telah memiliki Wii, mereka lebih senang menghabiskan waktu di rumah. Bermain bersama. Sejak dirilis tahun 2006, Wii meraih pangsa game terbesar di Amerika. Kemudian disusul di Jepang, Inggris, Canada dan Eropa. Peralatan dan aksesori yang kita butuhkan memang sedikit berbeda dengan games kompetitornya. Beda jenis, tambah pula aksesorinya. Itu berarti tambah sedikit biaya. Tapi menurut para pemilik Wii, hal itu terbayar dengan kepuasan bermain ” “WEBINAR

Laporan Gratis: Bagaimana beli Rumah dimana Pemilik adalah Bank? www.LaporanGratis.com/805

www.KabariNews.com

Wii. Tahun lalu Wii terjual lebih dari 13 juta unit di Amerika saja. Sementara di Jepang, Wii menggilas semua jenis game lainnya. Tak heran Wii yang awalnya diberi nama ‘Revolution’ kemudian berganti Wii supaya lebih lebih mudah diucapkan dan menjadi best-selling di tahun 2008. Wii berukuran sangat ringan seperti DVD player dengan berat tak lebih dari dua kilogram. Ini menjadikan Wii sebagai salah satu benda paling ringan dari tiga besar kategori yang lahir dari generasi ketujuh. Aksesoris yang melengkapinya adalah Classic Controller, Wii remote, Nunchuk attachment. Kalau jenis Wii yang pakai adalah Guitar Hero, Sports seperti golf atau squash, serta Fitness, maka dibutuhkan aksesoris tambahan. Satoru Iwata, CEO Nintendo, mengatakan bahwa pemilik Wii tahun ini akan memiliki pilihan untuk bisa download di Wiiware dan Virtual Console dan masuk ke dalam SD card. Ini merupakan pilihan alternatif untuk pemilik Wii. Dengan sistem koneksi wireless Wii dengan Nintendo DS, maka bisa dimainkan tanpa aksesoris tambahan. Dengan koneksi ini pemain menggunakan mikrofon dan touch screen. Beberapa


[amerika]

games yang menggunakan koneksi Nintendo DS-Wii salah satunya adalah Pokemon Battle Revolution. Wii juga bisa disambungkan dengan jalur internet Wi-Fi. Selain itu juga memiliki fitur parental controls sehingga orang tua dapat mengunci game untuk tidak dimainkan anak di bawah umur. Jenis Wii yang paling digemari saat ini selain Guitar Hero dan Final Fantasy adalah Wii Music dan Wii Fitness Coach. Seri Wii sendiri ada 5, yaitu Wii Sports, Wii Play, Wii Fit, Wii Chess dan Wii Music. Karena seri yang seru-seru dan terobosan baru itu Wii banyak mendapat penghargaan, seperti 20 Most Innovative Products of the Year oleh PC Magazine dan Golden Joystick for Innovation of the Year di Golden Stick Awards tahun 2007. q (riana) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32978

Tahukah Anda?

Penjualan Black Berry lebih besar dari I-phone menurut informasi terakhir (NPD Group)

Silakan Nonton Video Mobil oleh Anton, www.KabariNews.com/?31222 www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 43


kabari: nusantara

Laporan Gratis: 8 Tips untuk Improve CREDIT SCORE

Kampung Batik

Laweyan

K

AMPUNG LAWEYAN ADALAH SENTRA BATIK YANG TERKENAL DI KOTA SOLO. Mayoritas penduduk di kampung ini bekerja sebagai pengrajin batik. Batik-batik itu dipajang langsung di depan rumah mereka yang disulap menjadi ruang pamer atau butik. Ada yang terlihat mewah ada pula yang sederhana. Tapi nuansa kuno tetap dipertahankan.

“Credit Score apapun (Rendah atau Tinggi)” Credit Score adalah nilai yang diberikan oleh Credit Bureau untuk mengetahui sejarah pembayaran utang. Keuntungan memiliki Credit Score yang tinggi:

Kampung Laweyan sebelah utara kebanyakan membentuk “jalan mati”, di mana jalan ini terkesan sepi karena berada di antara tembok-tembok rumah yang saling membelakangi. Sedangkan di daerah selatan dekat Kali Kabangan, rumahnya cenderung terbuka dan membentuk “jalan hidup” di mana pintu-pintu bagian depan rumah saling berhadaphadapan sehingga memungkinkan interaksi.

1. Bunga Pinjaman lebih rendah. 2. Pinjaman yang lebih besar untuk beli Rumah, Bisnis. 3. Kemudahan berbisnis 4. Lebih mudah mendapatkan pekerjaan yang baik. 5. Lebih mudah mendapatkan rumah sewa.

Berjalan di kampung Laweyan seperti menyusuri masa lalu. Tembok bangunan dan ganggang sempit dipercaya masih seperti dulu. Belum banyak berubah. Bahkan di kawasan utama kampung Laweyan dimana banyak terdapat rumah butik, suasananya sedikit mirip seperti nuansa KotaGede di Yogyakarta atau kawasan di belakang museum Fatahillah, Jakarta. Begitu tua dan anggun.

Laporan ini akan memberi Cara untuk Improve Credit Score Anda. Guaranteed untuk improve Credit Score tanpa Ongkos. Untuk memperoleh Laporan Gratis, silakan hubungi Layanan 24 Jam Rekaman

1-800-734-4021, tekan 299 Provided by ClearCredit Exchange, Inc.

44 | kabari:

Cerita Batik dan Mbok Mase Kampung Laweyan sudah ada sejak 1500 sebelum masehi. Dan sejak kerajaan Pajang, Laweyan yang berasal dari kata Lawe (bahan sandang) telah menjadi pusat perdagangan bahan sandang seperti kapas dan aneka kain. Laweyan semakin pesat ketika Kyai Ageng Anis (keturunan Brawijaya V) dan cucunya yaitu Raden Ngabehi Lor Ing Pasar yang kelak menjadi raja pertama Mataram bermukim di Laweyan tahun 1546 M. Kyai Ageng Anislah yang kemudian mengajarkan cara membuat batik kepada masyarakat Laweyan. Lama kelamaan Laweyan berkembang menjadi pusat industri batik sejak jaman kerajaan Mataram. Dulu para saudagar batik yang tinggal di Laweyan membangun rumah besarbesar dengan tembok menjulang. Konon para juragan batik juga membangun lorong atau jalan rahasia di dalam rumah mereka menuju rumah juragan batik lainnya di Laweyan. Kabarnya ketika itu mereka bersikap oposan alias berseberangan dengan pihak keraton. Sehingga lewat jalan-jalan rahasia mereka bisa leluasa melakukan pertemuan-pertemuan dengan sesama saudagar batik untuk membahas kondisi sosial politik saat itu. Ada satu cerita menarik menjelang runtuhnya Keraton Kartasura Hadiningrat pada

www.KabariNews.com


[indonesia]

periode 1740-1750. Kala itu laskar etnis Tionghoa mengobrak-abrik keraton karena marah akan inkonsistensi Pakubowono II dalam melawan Belanda. Pakubowono II melarikan diri ke sebuah goa di tepi Sungai Laweyan, Solo. Beliau meminta bantuan pinjaman puluhan kuda dari para saudagar batik Laweyan. Tetapi, permintaan itu ditolak mentah-mentah. Kenapa? Menurut peneliti sejarah dari Fakultas Sastra Universitas Sebelas Maret Surakarta Soedarmono, meski patriakis sebenarnya penguasa kampung Laweyan adalah kaum perempuan atau yang disebut Mbok Mase. Kelompok Mbok Mase ini anti gaya hidup priyayi yang suka foya-foya, gila hormat dan juga berpoligami. Gaya hidup keluarga Mbok Mase bertolak belakang dengan kehidupan priyayi ketika itu. Jika kaum priyayi mendapatkan kehidupan enak karena garis keturunan, Mbok Mase sebaliknya. Mereka terbiasa keras sejak kecil untuk mendapatkan hasil. Sehingga Mbok Mase amat menghargai uang. Tapi yang unik, untuk menyaingi kaum priyayi yang mereka benci itu, para Mbok Mase juga membangun rumah-rumah besar mirip keraton. Dalam tesis yang ditulisnya, Soedarmono menyebutkan Mbok Mase adalah pemegang kuasa atas jalannya perdagangan batik Laweyan. Mengapa demikian? Karena pekerjaan membatik butuh ketelitian dan kesabaran tinggi, dan hanya kaum perempuan yang dianggap mampu melakukannya. Sang suami hanya memegang peranan 25 persen dengan sebutan Mas Nganten. Seorang Mas Nganten boleh melakukan apa saja yang diinginkannya asal tidak poligami, foya-foya, dan tidak menyakiti hati Mbok Mase. Secara psikologis boleh dibilang usaha batik menjadi cara bagi Mbok Mase agar terhindar dari penindasan kaum lelaki. Dengan menguasai usaha batik, Mbok Mase memiliki bargaining kuat ketika berhadapan dengan lelaki. Laweyan Redup Pada awal abad ke 20, industri batik tulis bergeser menjadi batik cap. Pergeseran ini membuat banyak tenaga kerja lelaki masuk ke industri ini sebagai tukang cap. Laporan De Kat Angelino tahun 1930 menunjukkan, sebuah perusahaan batik besar di Laweyan bisa memproduksi 60.400 potong batik per tahun. Dan dalam satu tahun, penghasilan bersih juragan batik Laweyan bisa mencapai 60.400 gulden! Hingga tahun 70-an, masih banyak Mbok Mase-Mbok Mase di Laweyan. Perdagangan batik ketika juga masih semarak. Tapi keadaan berubah begitu masuk dekade 70-an dimana rezim Soeharto menggalakkan

Laporan Gratis: Ingin tahu Pajak Warisan di Amerika? www.LaporanGratis.com/162

industri batik printing yang biayanya jauh lebih murah dan efisien. Sontak batik Laweyan redup pamornya. Banyak pabrik batik tutup. Satu persatu Mbok MaseMbok Mase pun tumbang menyisakan saksi kejayaan berupa rumah-rumah besar bertembok menjulang. Keturunan keluarga Laweyan yang sampai sekarang masih bertahan adalah Danar Hadi dengan nama produk batiknya yang juga bermerk “Danar Hadi�. Lebih dari 30 tahun Batik Laweyan bagai hidup segan mati tak mau. Lalu pada tahun 2004 pemuda bernama Alpha Febela Priyatmono yang menikah dengan seorang wanita dari keturunan pembatik Laweyan, menulis sebuah tesis untuk program S-2 Arsitektur UGM tentang kampung Laweyan. Usai menulis tesis, Alpha semakin jatuh cinta dengan kampung Laweyan. Ia lalu berupaya menghidupkan kembali gairah kampung Laweyan seperti jaman kejayaannya dulu. Bersama warga Laweyan Alpha membentuk lembaga kepeloporan bernama Forum Pengembangan Kampoeng Batik Laweyan (FPKBL) pada September 2004. Usahanya ternyata disambut baik, ekonomi di kampung batik Laweyan mulai bergeliat kembali. Kini jumlah pengusaha batik Laweyan meningkat pesat menjadi 56 pengusaha padahal pada tahun 2004 jumlahnya hanya 22 pengusaha. Selain sisi ekonomi, Laweyan juga tengah berbenah menjadi kawasan heritage dan menjadi daerah wisata andalan kota Solo. q (yayat) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32976

Perlu Asuransi Pemakaman? Jangan tinggalkan Beban kepada Keluarga. 1-800-281-6175, CA Dept of Insurance 0659943 www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 45


[indonesia]

kabari: gosip

God Bless Siapkan Konser Tunggal

S Oppie Untuk Perempuan

O

PPIE ANDARESTA, PENYANYI YANG PERNAH MELEJIT DENGAN TEMBANG ‘CUMA KHAYALAN’, KINI KEMBALI LAGI MERAMAIKAN INDUSTRI MUSIK TANAH AIR. Wanita yang selalu tampil nyentrik dengan dandanan etnik ini baru saja merilis album baru dengan hits ‘Single Happy’. Selain itu, satu lagi gebrakan Oppie untuk menunjukan eksistensinya, yaitu menciptakan lagu yang di dedikasikan bagi kaum perempuan pada hari Kartini kemarin. Oppie menciptakan tiga tembang yang diinspirasi dari sosok Kartini, yaitu “Habis Gelap Terbitlah Terang”, “Seperti Kartini”, dan “Wanita Indonesia.” Oppie tidak akan sendiri untuk karyanya ini, rencananya ia akan menggandeng Rika Roeslan, Nina Tamam, dan Iga Mawarni dalam proses pembuatan album yang didedikasikan untuk para perempuan Indonesia itu. “ Ada tiga lagu yang khusus saya buat. Rencananya lagu ini akan dibuat album bersama Nina Tamam, Rika Roeslan dan Iga Mawarni. Hasil dari penjualan dari albumnya nanti akan disumbangkan untuk program pemberdayaan perempuan,” ujarnya saat ditemui pada peringatan Hari Kartini di Jakarta. q (pipit)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32970 R” “WEBINA

“Fisik kami masih kuat, tetapi memang vokal sudah agak berubah” ujar Ahmad Albar sang vokalis. Konser yang menjadi mimpi mereka akan diwujudkan untuk menunjukan eksistensi God Bless yang selalu kompak sampai dengan puluhan tahun. Ini merupakan semangat dan kekompakan para personel God Bless yang masih bertahan hingga saat ini meski usia sudah tidak terbilang muda, tapi semangat mereka pantas diacungi jempol. “Kita ingin menulis tinta emas, mau menoreh sejarah dalam musik Indonesia,” tambah Abadi Soesman. Penasaran dan rindu suara ngerock dari God Bless? Kita tunggu saja aksi panggung band legendaris ini pada konser yang mereka janjikan. q

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews. com/?32950

Laporan Gratis: Beli Rumah dengan Bantuan Down Payment dari Pemerintah Lokal, www.LaporanGratis.com/808

46 | kabari:

IAPA YANG TIDAK KENAL DENGAN GOD BLESS, BAND LEGENDARIS TANAH AIR YANG SAMPAI SAAT INI MASIH BERJAYA. Usia personelnya tidak lagi muda, masing-masing sudah memasuki usia kepala enam tapi masih terlihat fit. Dalam waktu dekat rencananya band legendaris yang digawangi oleh Ahmad Albar (vokal), Ian Antono (gitar), Dony Fatah (Bass), Abadi Susman (Keyboard), dan Yaya Muktio (drum), dalam waktu dekat akan menggelar konser tunggal.

www.KabariNews.com


Laporan Gratis:

8 Tips untuk Beli Rumah “Bank Owned” Lebih Murah tapi Hati Hati! Rumah “Bank Owned” adalah Rumah yang dikuasai oleh Bank karena Pemilik tidak sanggup bayar pinjaman bulanan. Laporan Gratis memberi Tips cara dan hal yang perlu Anda ketahui saat membeli Rumah “Bank Owned”. Untuk memperoleh Laporan Gratis ini, Silakan hubungi layanan 24 Jam Rekaman

1-800-734-4021, tekan 135 Written by John Oei, www.InteroSF.com CA Dept of Real Estate, # 0859778

• Pertemuan Prabowo dan Wiranto (382 Viewers) • Dubes AS Dikelilingi Hiu (217 Viewers) • Soto Mie (363 Viewers) • Earth Day di Kawasan Margasatwa Muara Angke (69 Viewers) • Ukir Buah (62 Viewers) • Anda Bisa Betulkan Kredit Sendiri (50 Viewers) • Tabulasi Nasional (128 Viewers) • Loan Modification, Nego dengan Bank (80 Viewers) • Pembacaan Sikap Tokoh Politik Terhadap Pemilu 2009 (417 Viewers) • Pembuatan Layang-Layang (50 Viewers) • Kartini in Me (82 Viewers) • Martabak Buah Obama (197 Viewers) Nikmati Semua Video di KabariNews.com Klik Kabari Video

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 47


Bisnis Singkong Omset Miliaran Selain itu Tela – Tela Fried Cassava telah mendapatkan berbagai penghargaan tingkat nasional ataupun daerah, diantaranya adalah penghargaan dari ISMBEA (Indonesia Small and Medium Business Enterpreneur Award) tahun 2008 sebagai entrepreneur muda Indonesia yang menghasilkan usaha baru yang inovatif.

D

ULU SINGKONG IDENTIK DENGAN MAKANAN ORANG KAMPUNG. Malah ada sindiran, “Anak Singkong” yang ditujukan untuk orang kampung. Dulu singkong atau dalam bahasa ilmiahnya Cassava, biasa langsung direbus atau digoreng saja ditambah sedikit garam. Cocok jadi teman minum teh. Tapi ternyata dengan berbagai inovasi baru, singkong bisa dijadikan ladang usaha yakni dengan mengubahnya menjadi keripik atau panganan dengan aneka rasa. Ada rasa jeruk, strawberry, BBQ, ayam, balado, pedas manis, sampai keju. Weleh..weleh.. Dan orang pertama yang melakukan inovasi ini lalu dijadikan sebagai komoditi bisnis adalah Eko Yulianto, pebisnis jebolan Ekonomi Manajemen UPN Yogyakarta. Eko dan teman-temannya menamai produknya “Tela-Tela Fried Cassava”. Nama itu diambil dari bahasa Jawa Telo (tela, artinya singkong) dan bahasa Inggris Fried Cassava (singkong goreng). Nama ini kata Eko biar punya daya jual. Setahun berjualan Tela-Tela Fried Cassava, ternyata animo pembeli cukup tinggi di kota Yogyakarta. Apalagi bahan

48 | kabari:

Untuk bisa berbinis Tela-Tela Fried Cassava memang relatif tak memerlukan modal banyak. Bahkan hingga sekarang model jualan Tela-Tela Fried Cassava masih menggunakan gerobak ala kaki lima. baku singkong relatif mudah didapat Akhirnya Eko bersama tiga temannya mulai melebarkan sayap dengan menjajal sistem bisnis franchise atau waralaba. Dan berhasil! Seiring waktu sejak pertama kali dibuka tahun 2004 dengan model jualan ala kaki lima, kini usaha yang dimotori 4 anak muda dari Jogja ini sudah memiliki lebih dari 1500 outlet yang tersebar dari Aceh hingga Papua, dengan total omset sebulan mencapai 3 miliar.

Seiring perjalanan usahanya, Tela – Tela telah mengalami perbaikan dan inovasi beberapa produk dan outletnya. Untuk gerobak Tela – Tela selalu mengalami

Laporan Gratis: 5 Info Penting untuk Buka Bisnis di Amerika, www.LaporanGratis.com/141

EXTRA! Bikin Warga New York Panik,

Obama Minta Maaf, www.KabariNews.com/?33008 www.KabariNews.com


perubahan setiap tahunya, ini dilakukan untuk menarik konsumen serta membantu para franchisee di seluruh Indonesia. Untuk inovasi produknya, pihak Tela-Tela telah menambah varian dari produknya berupa nugget. Nugget Tela ini dicetak dengan berbentuk stick dengan panjang 3cm dan ketebalan lebih dari 1 cm, kemudian dilumuri dengan bahan pelapis untuk mendapatkan rasa crispy saat digoreng. Selai itu juga ada produk Bola Keju, Fla Tela dan Kentang. Sampai sekarang Tela-Tela Fried Cassava adalah perusahaan pelopor dan pemimpin pasar dalam industri snack ketela. TelaTela Fried Cassava diolah dengan bumbu kualitas terbaik, digoreng, dan disajikan hangat dengan berbagai pilihan rasa. Singkong yang digunakan dalam produk Tela-tela adalah singkong dengan jenis kulit yang berwarna merah (meni), kulit merah muda (meni sukun) dan singkong berkulit putih (ketan), dengan diameter +- 7-10cm dan berumur panen sekitar 10-12 bulan.

EXTRA!

Kesehatan: 10 Langkah Aman Pencegahan Flu Babi, www.KabariNews.com/?32998

Untuk menjalin kerjasama dengan Tela-Tela Fried Cassava ada beberapa pilihan yang bisa kita ambil

satu outlet

1. Master Franchise adalah Pewaralaba yang diberi kewenangan untuk menangani / mengelolasuatu wilayah Kabaputen, yang terdiri dari beberapa outlet.

Selain itu pihak CV. Effa Indoboga sebagai manajemen Tela - Tela F.C memberikan support sistem dan marketing untuk mendukung kegiatan berbisnis para pewaralaba.

Fasilitas Master Franchise:

2. Support Outlet: Pembuatan Stand/ Gerobak, Pemilihan Lokasi, Kontroling Outlet,

- Mendapatkan training produksi - Mendapatkan marketing support - Mendapatkan share profit dari omset outlet - outlet yang ada di wilayahnya Kewajiban: - Melakukan pemasaran di wilayahnya.

- Melakukan pembayaran Royalti Fee setiap bulan sebesar 6% dari total omset

1. Support Sistem: Pembukuan, Laporan, Stock Bahan Baku, dll

3. Support Marketing: Training Penjualan, Branding Product, Promosi, dll 4. Support Product: Training produksi (Master Franchise), Pengelolaan produk. (yayat)

- Melakukan investasi Rp 15.000.000 untuk mengelola 2 outlet di wilayahnya. ANALISA KEUANGAN 2. Franchise: pewaralaba yang mengelola satu outlet

Investasi Awal Franchise: Rp 5.500.000

Fasilitas:

Pengeluaran per bulan Harga Pokok Bahan (40%) Royalti Fee (6%) Sewa Tempat Gaji Karyawan TOTAL

- Mendapatkan Training Penjualan Outlet - Mendapatkan 100% Profit dari outletnya Kewajiban: - Melakukan investasi Rp 6.000.000 untuk

Pendapatan per bulan 50 paket x @ 3.500 x 30 hari: Rp 5.250.000 : : : : :

Rp 2.400.000 Rp 315.000 Rp 150.000 Rp 500.000 Rp 3.365.000

Laba Bersih: Rp 1.885.000,00 / bulan Proyeksi Break Event Point (BEP): 3 bulan

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?32963

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 49


Bob Patrella

Manusia Dengan Ingatan Super

D

ARI SEGI PENAMPILAN, TAK ADA YANG ANEH DENGAN PRIA ASAL LOS ANGELES INI. Orang baru tercengang ketika Bob Patrella (58), seorang produser televisi, mampu mengingat pemenang penghargaan Oscar setiap tahun sejak ia melihat langsung penayangan penghargaan itu tahun 1971. Bob Patrella (58) juga mampu mengingat hampir kejadian yang dialaminya sejak dia berusia 5 tahun. Ketika di wawancara ABC News Februari lalu, dua kawannya diminta mengingat kapan tanggal mereka bertemu dengan Bob Patrella. Keduanya tak mampu mengingat. Sementara Bob Patrella menyebut pertama kali bertemu dengan Susan Angelo tanggal 18 Februari 1981. Sementara bertemu dengan Tom Challis, pada tahun 1976. Bob Patrella didiganosis sebagai manusia hyperthymestia, yaitu memori otaknya berkembang sangat maju. Hal ini diketahui setelah dia dijadikan objek studi tentang daya ingat otak di Universitas California, tahun lalu.

Laporan Gratis:

13 Ekstra Ongkos sebelum Beli Rumah,

www.laporanGratis.com/144 50 | kabari:

Kondisi langka ini, juga dikenal dengan sebutan Super Autobiographical Memory. Saat ini tergolong amat langka. Dan baru ditemukan terjadi empat orang di seluruh dunia. Para ilmuwan masih pusing mencari tahu mengapa dan bagaimana hal ini bisa terjadi dan sejauh ini belum ada catatan kasus serupa yang pernah ada. Patrella mengatakan, “Saya bisa mengingat semua kejadian yang menarik bagi diri saya, mulai dari peristiwa olaharaga, atau tanggal sejarah dan peristiwa politik, atau sekadar hari-hari menyenangkan yang pernah saya alami di masa lampau.” katanya. Patrella mampu mengingat semua nomor telepon koleganya meski HP-nya hilang pada September 1994. Dia ingat tahun 1956 dia mulai memakai kacamata. Dia ingat seluruh nomor PIN ATM yang pernah dimilikinya. Dalam sebuah laporan khusus yang ditayangkan ABC News, kemampuan Petrella kembali diuji dengan pertanyaan: kapan Putri Diana Meninggal? “Sabtu tanggal 30 Agustus 1997, ketika itu saya sedang duduk dirumah dan menonton CNN”, jawab Petrella. Pertanyaan lain yaitu Bagaimana dengan kejadian

Laporan Gratis: 5 Info Penting untuk Buka Bisnis di Amerika, www.LaporanGratis.com/141 yang terjadi pada tanggal 30 Maret 1981? ” Reagan (mantan presiden AS) ditembak, pada malam harinya, Indiana mengalahkan North Carolina pada kejuaran NCAA. Isaiah Thomas bermain untuk Indiana sedangkan James Worthy dan Sam Parkins bermain untuk North Carolina,” katanya pada Maret lalu. Para ahli mengetes ingatan Patrella dengan mengajukan 60 macam pertanyaan yang hanya mungkin bisa dijawab oleh orang yang memiliki kemampuan memori otak berlebih. Satu di antara pertanyaannya adalah, kapan dan dimana gerilyawan Palestina membunuh atltet Israel? Petrella menjawab tenang. “Munich, 5 September 1972.” Seorang lagi yang pernah disebut sebagai manusia Super Autobiographical Memory adalah Jill Price, juga warga Los Angeles, yang telah menulis buku berjudul The Woman Who Can’t Forget. q (yayat) Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?33024

EXTRA! Parenting: Sudah Cukupkah

Kalsium si Kecil?? www.KabariNews.com/?32995

www.KabariNews.com


Laporan Gratis: Cara untuk Apply U.S. Citizenship (oleh Law Office of Gihan), Silakan buka www.LaporanGratis.com/500

Kwetiaw Goreng Lengkap Bahan-Bahan: 500 gr kuetiaw 100 gr daging 100 gr udang 1 ikat daun kucai iris 1 cawan tauge 1 tahu basah (goreng dan potong kecil)

4 siung bawang putih ( memarkan) 2 buah telur (kocok lepas) 4 sdm kecap 2 sdm saus tomat Garam dan sedikit lada Air secukupnya Minyak secukupnya

Cara memasaknya: 1. Panas minyak dan tumiskan bawang putih hingga harum 2. Masukkan daging, saus tomat dan air. Didihkan agar daging empuk 3. Setelah mendidih, masukan terur, aduk hingga rata, bumbui dengan lada dan garam secukupnya 4. Masukkan tahu, kuetiaw. Adek hingga rata, kemudian tambahkan tauge dan dan daun kucai, aduk dan tambahkan kecap. Masak hingga matang. Siap disajikan. q (pipit)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32942

UPLOAD YOUR PHOTO www.KabariNews.com. Share Your Happiness.

www.KabariNews.com

Tahukah Anda? Setiap tanggal 29 Mei di Indonesia diperingati sebagai Hari Lanjut Usia (HALUN). PBB menetapkan International Day of older Persons dirayakan setiap tanggal 1 Oktober berdasarkan resolusi No.45/106 tanggal 14 Desember 1990. Di Indonesia penetapan HALUN dilakukan oleh Presiden Soeharto pada pada tanggal 29 Mei 1996 untuk menghormati jasa Dr.KRT Radjiman Wediodiningrat yang dalam usia lanjutnya masih memimpin sidang pertama Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPKI). Namun berbeda dengan hari valentine yang memiliki nilai komersil, Hari Lanjut Usia jauh dari gemerlap, bahkan cenderung menjadi perayaan yang terlewat begitu saja. Padahal menghormati dan memperingati HALUN bermakna sebagai penghargaan atas semangat dan keteladan mereka yang perlu kita tiru. Pelukis ternama almahrum Affandi di usia 80-an masih terus aktif melukis, Prof Dr Boedi Darmojo masih aktif cermah dimana, walaupun usianya diatas 80 tahun. Tokoh dunia seperti Gladststone memimpin kabinet Inggris dalam usia 80 tahun. Plato meningal dunia dalam usia 80 tahun sedang giat bekerja. Galileo menemukan ilmu gaya gerak (gerak) dalam usia 70 tahun. James watt mempelajari bahasa Jerman dalam usia 85 tahun, Bertrand Ruessel pada usia 94 tahun masih aktif sebagai tokoh penggerak perdamaian international. Dan masih banyak lagi. q kabari: #27, mei 2009 | 51


10 Langkah Aman Pencegahan Flu Babi

10

LANGKAH PENCEGAHAN FLU BABI DIKELUARKAN WORKING GROUP ASEAN FOR ONE HEALTH, BERIKUT INI TIPSNYA :

2. Hindari Bersentuhan Mata, Hidung Atau Mulut Virus influenza sering menyebar ketika seseorang bersentuhan dengan penderita yang terkontaminasi oleh kuman, kemudian bersentuhan dengan mata, hidung atau mulutnya.

hindari pusat-pusat keramaian, jika Anda sedang sakit. Anda akan membantu mencegah orang lain dari kemungkinan tertular oleh penyakit Anda.

5. Gunakan Penutup Hidung Dan Mulut 1. Cuci Tangan Anda Sesering Mungkin. Mencuci tangan dengan sabun dan air beberapa kali dalam sehari. Keringkan tangan Anda setelah dicuci. Jika tidak ada air, Anda mungkin bisa menggunakan bahan pencuci tangan dari alkohol.

Kabari Ad from

$25

Sales@KabariNews.com

52 | kabari:

3. Hindari Kontak Terlalu Dekat Hindari berdekatan dengan seseorang yang sedang sakit. Untuk sementara, hindari berjabat tangan, serta ciuman dengan orang di wilayah yang dilaporkan terserang wabah influenza.

4. Tinggallah Di Rumah Jika Sedang Sakit. Jika mungkin, tinggallah di rumah dan

www.KabariNews.com

Gunakan sapu tangan atau tisu ketika Anda sedang batuk atau bersin untuk mencegah penyebaran virus. Jika tidak punya tisu, gunakan lengan baju bagian depan, jangan pakai telapak tangan. Buanglah tisu di tempat sampah.

6. Tetaplah Menjaga Jarak. Jika anda sedang sakit, jagalah jarak dengan orang lain untuk melindungi mereka agar tidak ikut terserang sakit.

7. Terapkan Gaya Hidup Sehat.


[indonesia]

Pikirkan ulang untuk merokok, istirahat atau tidur yang cukup, olahraga secara rutin sehingga tubuh bisa aktif, mengelola tingkat stress, meminum air banyak-banyak, memakan makanan bernutrisi.

8. Konsultasi Dengan Dokter Jika Anda Sakit. Datanglah ke pusat layanan kesehatan atau dokter jika ada tanda-tanda gejala Anda sedang sakit, seperti susah bernafas, pikiran sedang kacau, dan muntah-muntah.

9. Tunda Perjalanan Jika Sedang Sakit Jika Anda sedang sakit, sebaiknya Anda berpikir ulang untuk melakukan perjalanan dengan pesawat atau alat transportasi lainnya. Jika Anda terpaksa harus terbang ke negara yang terserang flu Babi, kemudian Anda merasa sakit setelah kembali, maka Anda secepatnya harus konsultasi ke dokter.

10. Ikuti Perkembangan Informasi Dari Otoritas Kesehatan Lokal. Anda perlu tetap mengikuti perkembangan situasi terkini dari wabah influenza dan saran-saran yang disampaikan oleh otoritas kesehatan lokal. q (pipit)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32998

Peringati Hari Bumi, Hume Bercengkrama Dengan Hiu

M

EMPERINGATI HARI BUMI ATAU EARTH DAY 2009, YANG JATUH SETIAP 22 APRIL, KEDUTAAN BESAR AMERIKA SERIKAT DIDUKUNG SEJUMLAH PERUSAHAAN SWASTA YANG BERAFILIASI DI AS SEPERTI GENERAL MOTORS, MCDONALDS DAN STARBUCKS MEMPERINGATI HARI BUMI BERTEMA “UNDER THE SEA” DI WAHANA SEA WORLD, ANCOL, PADA SABTU (18/04). Dalam acara itu turut serta juga ratusan murid Sekolah Dasar dari berbagai sekolah di Jakarta. Kepada mereka, Duta Besar Cameron R Hume, menyampaikan pesan akan pentingnya keberadaan ekosistem laut dan mengajak untuk mencintai kekayaan laut. Anak-anak tampak antusais menikmati kegiatan ini. Mulut mereka tak hentihentinya mengagumi aneka hewan laut yang dipajang di dalam akurium berbagai ukuran. Dalam sambutannya, Cameron R Hume mengatakan, “Indonesia memiliki keanekaragaman hayati baik flora dan fauna yang banyak, baik di darat maupun di laut. Potensi alam bawah air Indonesia merupakan salah satu kekayaan alam yang harus dijaga.” ucapnya. Selain itu, Cameron R Hume mengharapkan agar kegiatan World Ocean Conference (WOC) and Coral Triangle Initiative (CTI) yang akan berlangsung di Manado, Sulawesi Utara, pada 11-15 Mei 2009 nanti, dapat membawa perubahan untuk mengatasi permasalahan kelautan. Cameron R Hume mengaku hobi menyelam dan mulai menggemarinya sejak bertugas di Indonesia. Pada puncak acara, tanpa rasa takut sedikitpun Hume seolah ingin menunjukkan kebolehannnya menyelam. Dan kali ini tak tanggungtanggung, Hume menyelam di akurium ikan hiu. Saat menyelam Hume tampak tak canggung walau dirinya dikelilingi hiu yang berenang kesana kemari di dekatnya. Usai menyelam Hume lalu menyatakan semakin mencintai hobi barunya itu. q (yayat) Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?32944

www.KabariNews.com

kabari: #27, mei 2009 | 53


[indonesia]

J

ANGAN ANGGAP ENTENG PROCRASTINATION. Prokrastinasi berasal dari bahasa latin (procrastinare) yang berarti pro-gerakan maju, dan crastinus-milik hari esok. Procrastination (prokrastinasi) adalah kebiasaan menunda-nunda tugas atau pekerjaan. Kebiasaan prokrastinasi mengakibatkan diri menjadi produktif, tidak dan pekerjaan selalu tertunda. Pelaku prokrastinasi biasanya adalah mereka yang mempunyai masalah dengan manajemen waktu. Mereka tidak bisa mengatur waktu untuk mengerjakan tugas-tugas tersebut. Prokrastinasi dapat menyebabkan stress, perasaan bersalah, berkurangnya produktivitas dalam diri, dan dapat menghilangkan kepercayaan Anda pada orang lain ketika mereka memberikan Anda pekerjaan. Berikut beberapa cara untuk menghentikan kebiasaan prokrastinasi. 1. Pikirkan sekali lagi, kenapa Anda termasuk prokrastinator. Apakah Anda takut gagal dalam mengerjakan tugas? Apakah Anda termasuk perfeksionis dan hanya ingin mengerjakan tugas tersebut dalam kondisi yang sempurna? Apakah Anda adalah tipikal yang mudah tergoda pada hal lain sehingga Anda meninggalkan tugas yang sedang Anda kerjakan? 2. Buatlah rencana ketika ingin

EXTRA!

Kesehatan: Manfaat Dibalik Jus Dan Buah Tomat,

www.KabariNews.com/?32987

54 | kabari:

Cara Menghentikan

Prokrastinasi mengerjakan sesuatu. Apabila Anda memiliki tugas / proyek yang cukup berat, bagilah tugas tersebut. Selesaikan tugas tersebut satu per satu. 3. Pasanglah tenggat waktu sehingga Anda lebih termotivasi untuk menyelesaikannya. Coba biasakan membuat deadline untuk suatu hal, misalnya menyelesaikan membaca beberapa halaman buku dalam satu jam atau selesai merapikan halaman dalam 2 jam. 4. Mengerjakan waktu dengan jangka waktu yang pendek lebih efektif ketimbang melakukan sesautu dengan jangka waktu yang panjang. Berilah diri Anda istirahat setelah menyelesaikan beberapa bagian dari pekerjaan Anda, sehingga Anda dapat mengendurkan otot Anda yang tegang karena pekerjaan tersebut. 5. Memulai pekerjaan dari yang paling mudah. Misalnya ketika Anda mendapat tugas membuat suatu makalah, mulailah dengan membuat outline dari makalah tersebut sehingga Anda tahu apa yang harus Anda kerjakan.

www.KabariNews.com

6. Buatlah pekerjaan Anda menjadi permainan, misalnya bertaruh dengan teman-teman Anda bahwa Anda akan menyelesaikan pekerjaan ini dalam batas waktu yang ditentukan. Jika Anda gagal, Anda harus melakukan sesuatu untuk teman-teman Anda. Buatlah pekerjaan Anda menjadi sesuatu yang bernilai dan Anda harus berusaha untuk mendapatkan nilai tersebut. 7. Jauhkanlah hal-hal yang kira-kira akan mengganggu konsentrasi Anda. Contohnya dengan mematikan peralatan elektronik yang dapat menimbulkan suara, seperti televisi, radio dan handphone. Jauhkanlah gadget seperti playstation dan nintendo agar Anda tidak tergoda untuk memainkannya selagi mengerjakan sesuatu. Buatlah jadwal kegiatan Anda. Tandai ketika Anda berhasil menyelesaikannya. q (chika)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32955


[amerika]

Kalau jalan antar kota disebut High Way. Jalan jenis ini sesungguhnya terbagi dua, yang pertama jalur timur-barat atau barat-timur. Nama jalur ini selalu mengunakan angka genap misal, High Way 76, yang berarti menghubungkan antara Philadelphia dan Pittsburg.

Mengenal Nama Jalan di Amrik

D

I INDONESIA, NAMA JALAN BIASA DISEBUT JALAN (JL.) SAJA, TAPI KALAU DI AMRIK ADA KEBIASAAN ATAU PEMAHAMAN TERTENTU UNTUK MEMBEDAKAN JENIS JALAN. Tidak ada aturan baku sebetulnya, melainkan seperti kebiasaan saja. Kalau dipahami benar, pembedaan nama jalan ini justru memudahkan warganya untuk mengidentifikasi jenis jalan. Misalnya apa beda jalan yang diberi label Avenue dengan Drive, dan sebagainya. Di Amerika jika kita merujuk sebuah jalan besar (biasanya jalan raya) di kota besar, maka nama yang umum dipakai

Laporan Gratis: 11 Cara untuk Menghemat Asuransi Mobil, www.LaporanGratis.com/147

Avenue. Seperti Pennsylvania Avenue di Washington DC atau Fifth Avenue di New York. Kalau jalan itu cukup besar dan lalu lintas ramai, atau jalan yang menghubungkan antar kota kecil, namanya cukup Road, misalnya River Road. Sementara untuk jalan dalam kota disebut Street saja. Lain lagi kalau melewati jalan sebuah kompleks perumahan, biasanya namanya disebut Drive untuk kompleks perumahan biasa dan Boulevard untuk perumahan mewah. Tapi inipun tidak saklek, artinya sah-sah saja kalau perumahan kecil memakai nama Boulevard. Sekali lagi ini cuma kebiasaan. Nah ada juga yang disebut Court, biasanya nama ini digunakan untuk jalan-jalan yang ujungnya buntu alias membuat kita melingkar. Umumnya jalan ini memang berbentuk melingkar.

www.KabariNews.com

Sementara yang satu lagi adalah High Way yang menghubungkan utara-selatan atau sebaliknya. Jalur ini pasti diberi angka ganjil, misalnya High Way 95, yang menghubungkan Miami dan New York di pantai timur. Pemberian nama jalan memudahkan pengguna jalan untuk mengidentifikasi pengguna jalan kalau tersesat. Kalau plang yang kita lihat namanya 76 East, berarti kita menuju timur. Kalau 76 West berarti kita menuju barat. Lihat, angkanya sama-sama genap bukan? Sedangkan kalau 95 South, artinya kita mengarah ke selatan menuju Texas hingga Meksiko. Sementara kalau kalau 95 North, bisa mencapai Montana lalu ke Kanada. Lain lagi untuk sebutan jalan tol, di Amerika biasanya disebut Toll Road dan adanya di dalam jalan High Way. Ada pula nama jalan yang diakhiri dengan Pike. Seperti di Lancaster, ada nama jalan Harrisburg Pike yang artinya jalan tersebut menuju Harrisburg. Kalau di Indonesia seperti Jakarta menuju Bogor, maka namanya Jalan Raya Bogor. Tapi kalau jalannya ditambah, ada kata Turn, misalnya Penna Turnpike, yang maksudnya jalan itu menuju High Way. (sumber:Wikimu) q (yayat)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?33015

kabari: #27, mei 2009 | 55


10 MISTERI DUNIA YANG BELUM TERUNGKAP banyak orang sebagai kain kafan Yesus Kristus saat ia dimakamkan. Berbagai penelitian telah dilakukan terhadap kain kafan ini, namun demikian perdebatan mengenai asal-usulnya tetap berlangsung. Penanggalan radio-karbon di tahun 1988 oleh tiga kelompok ilmuwan yang berdiri sendiri mengeluarkan hasil yang diterbitkan di dalam jurnal akademik Nature yang mengindikasikan bahwa kain kafan tersebut dibuat selama Abad

1. Kain Kafan dari Torino Ini adalah sepotong kain yang memiliki gambaran seorang pria yang tampak telah disiksa secara fisik dengan penyaliban. Kain ini disimpan di kapel kerajaan di Katedral Santo Yohanes Pembaptis di kota Torino, Italia. Kain ini dipercaya oleh

2. Mary Celeste Kapal Mary Celeste ditemukan mengapung di Samudra Atlantik menuju ke arah Selat Gibraltar pada 1872. Yang aneh di kapal tersebut sama sekali tak ada orang, padahal hampir seluruh tanda-tanda kehidupan di kapal itu masih terlihat jelas. Seperti botol minuman yang baru dibuka, piring-piring kotor, dan sebagainya. Sampai kini seluruh kru dan penumpang kapal tidak diketahui keberadaannya. Seolah lenyap ditelan bumi. Atas kejadian aneh ini, kapal Mary Celeste dijuluki “Kapal Hantu�.

EXTRA!

Resep: Aneka Es Nusantara, www.KabariNews.com/?32962

56 | kabari:

Pertengahan, sekitar 1300 tahun setelah Yesus hidup atau beberapa orang lainnya. Walau demikian kebenaran serta kaitan kain kafan ini dengan penyaliban Yesus masih terus diselidiki.

www.KabariNews.com

3. Jalan Bimini Para penyelam dunia dikejutkan dengan


[indonesia]

Amerika yang paling berpengaruh di tahun 1950 – 1960 di Amerika. Sepak terjangnya mengubah wajah dunia perburuhan Amerika. Pada tanggal 30 Juli 1975, Hoffa menghilang di sebuah tempat parkir Detroit dan tidak pernah ditemukan lagi. Polisi tak berhasil mengungkap kasus hilangnya orang penting ini.

penemuan sebuah lokasi yang mirip jalan setapak di bawah laut Pulau Bimini di Kepulauan Bahama. Banyak orang berpendapat jalan setapak itu dibuat oleh alam. Namun keraguan juga muncul karena ‘jalan’ dibawah laut itu tampak terlalu rapi jika terjadi karean fenomena alam. Beberapa ahli menduga jalan itu adalah bagian dari Kota Atlantis seperti ditulis Plato. Tapi hingga hari ini belum ada bukti tambahan mengenai keberadaan “kota yang hilang” itu.

Beberapa tersangka kasus ini sempat diinterogasi termasuk Anthony Jack Giacalone, seorang pimpinan geng New Jersey yang tak mneyukai Hoffa. Mayat Hoffa disebutkan dikubur di bawah fondasi stadion The Giants, Detroit. Ketika dilakukan penggalian di fondasi stadion tersebut, mayat Hoffa tidak ditemukan.

6. Manuskrip Voynicht

5. Black Dahlia

4. Misteri Hilangnya Jimmy Hoffa Jimmy Hoffa adalah Pimpinan kaum buruh

sebagai plesetan dari film “The Blue Dahlia” yang sedang tayang saat itu. Kasus “Black Dahlia” termasuk kasus besar di LA ketika itu, bahkan koran-koran setempat juga menurunkan bermacam liputan investigasi mengenai kasus itu. Tapi hingga sekarang tak pernah terungkap.

Tahun 1947, tubuh wanita bernama Elizabeth Short (22 tahun) ditemukan dalam keadaan dimutilasi menjadi dua bagian di sebuah tempat parkir di Los Angeles. Menurut laporan surat kabar sesaat setelah pembunuhan, Short menerima julukan “Black Dahlia” di Long Beach apotek di musim panas 1946,

www.KabariNews.com

Manuskrip Voynicht adalah buku ilustrasi misterius dengan isi yang tidak dapat dimengerti. Manuskrip Voynich diperkirakan ditulis antara tahun 1450 sampai tahun 1520 oleh pengarang yang tidak diketahui dalam bahasa dan sistem penulisan yang tidak diketahui. Manuskrip ini telah dipelajari oleh banyak kriptografer profesional dan amatir.

7. Jack The Ripper Adalah julukan untuk tokoh misterius yang melakukan serangkaian pembunuhan

kabari: #27, mei 2009 | 57


[indonesia]

berantai dan mutilasi di Inggris pada abad 19. Pada 31 Agustus1888 lewat tengah malam, di distrik East End di kota London, Inggris yang dikenal dengan nama Whitechapel (daerah lampu merah di London) pernah dihebohkan dengan aksi pembunuhan berantai sadis terhadap sejumlah wanita tuna susila. Identitas pelaku pembunuhan hingga kini tidak berhasil diungkap. Polisi hanya tahu bahwa sang pembunuh menjuluki dirinya “Jack the Ripper”. Jack The Ripper tidak meninggalkan bukti satu pun dalam tindakan kriminalnya, pola pembunuhannya pun tidak diketahui, bahkan bisa dibilang acak. Satu-satunya persamaan antara korban-korbannya ialah bahwa mereka adalah wanita tuna susila.

bernama Zodiac Killer, serta menantang polisi untuk menangkapnya. Setelah aksi pembunuhan ke-7, Zodiac Killer tiba-tiba lenyap. Apakah dia telah terbunuh? Dan siapa dia sebenarnya? Tidak ada orangyang bisa menjelaskan.

Surat Zodiac Killer yang berhasil dienkripsi :

“I LIKE KILLING PEOPLE BECAUSE IT IS SO MUCH FUN IT IS MORE FUN THAN KILLING WILD GAME IN THE FOREST BECAUSE MAN IS THE MOST DANGEROUS ANIMAL OF ALL TO KILL SOMETHING GIVES ME THE MOST THRILLING EXPERIENCE IT IS EVEN BETTER THAN GETTING YOUR SOCKS OFF WITH A GIRL THE BEST PART OF IT IS THAT WHEN I DIE I WILL BE REBORN IN PARADISE AND THEY HAVE KILLED WILL BECOME MY SLAVES I WILL NOT GIVE YOU MY NAME BECAUSE YOU WILL TRY TO SLOW DOWN OR ATOP MY COLLECTION OF SLAVES FOR MY AFTER LIFE EBEORIETEMETHHPITI”

8. Zodiac Killer Zodiac Killer adalah julukan terhadap pembunuh yang melakukan pembunuhan di daerah Northern California selama akhir tahun 1960-an. Dia membunuh sedikitnya lima orang, dan dua luka-luka. Awalnya, polisi kesulitan mencari jati diri pembunuh. Sebulan setelah pembunuhan pertama, sang pembunuh mengirimkan surat kepada polisi dan mengklaim dirinya

58 | kabari:

buatan Rusia) yang tampak berada di dekat lokasi pembunuhan Presiden John F. Kennedy di Dallas tahun 1963. Pada gambar wanita tersebut jelas sekali berada tak jauh dari titik lokasi Kennedy tertembak oleh karenanya wanita itu diyakini punya peranan penting dalam mengungkap kasus pembunuhan John F. Kennedy. Dalam rekaman itu, terlihat wanita tersebut memegang kamera, dan merekam kejadian. Anehnya, wanita itu tidak pernah ditemukan. Pihak FBI telah meminta wanita itu untuk menyerahkan rekaman itu demi membantu FBI menemukan pembunuh Presiden Amerika. Namun wanita itu tidak pernah muncul.

10. Bola Cahaya Marfa Disebut juga “Bola Cahaya Hantu”. Pertama kali terlihat tahun 1880 di sebelah barat kota Marfa, Texas. Cahaya itu dideskripsikan sebesar bola basket, melayang dengan ketinggian pundak manusia. Biasanya berwarna putih, kuning, orange, merah, dan kadang-kadang biru atau hijau. Bola-bola itu biasa terbang mengelilingi daerah tertentu, kemudian menghilang dengan sendirinya. Hingga hari ini, cahaya itu masih sering tampak. Tidak ada penjelasan, apa sebenarnya cahayacahaya itu. q (yayat, berbagai sumber)

9. Babushka Lady Nama ini merujuk pada sosok seorang wanita berkerudung babushka (selendang

www.KabariNews.com

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32983


directory INSURANCE - AUTO April Insurance Agency, (Asuransi Tanpa SIM Atau dengan SIM), 1-800 281-6175 Ca Dept of Insurance 0659943 INSURANCE - BUSINESS April Insurance Agency, (Representing Hartford, Allied, Progressive) 1-800-281-6175 INSURANCE - MEDICAL April Insurance Agency (Tanpa Green Card OK) -1-800-281-6175 INSURANCE - LIFE April Insurance Agency (Ada penyakit OK) 1-800-281-6175 INSURANCE - HOME April Insurance Agency (Preferred / Rejected OK), 1-800-2816175 INSURANCE - DISABILITY April Insurance Agency 1-800-281-6175 INSURANCE - BURIAL EXPENSE April Insurance Agency (maximum umur 85, $20,000, affordable), 1-800-281-6175 AUTO DEALER - NEW & USED Anton Sihotang, Honda of downtown L.A. (Banyak Pilihan), 888 300 8673 Yans Ang 650-4831723 yans-ang@sbcglobal.net BANK Wells Fargo, Eric Lim 626-237-5060 Vivi Hoang (626) 237.5060 (office), (626) 652.8095 (cell)

konsultasi pertama gratis CHURCH

REAL ESTATE - RESIDENTIAL AGM Capital Sales Team Sacramento Laura Lumenta: 916-718-2718 For Sale: 1 Juta Rumah di Amerika, www.InteroSF.com Intero Real Estate San Francisco Bay Area, 1-800-281-6175 www.InteroSF.com SALON Jap Djoen Fong, 525 E. Vine Avenue, West Covina, CA 91790, Telpon 626 297 4920 dan 626 338 6246 Andy 626.320.7605 (appointment only)

Indonesian Assembly Of God, 9828 Ramona Ave, Montclair, CA 91763, powerfaithfulchurch@gmail. com, 626-347-2578

SHIPPING COMPANY Oconca Shipping (LAX) Inc. 10922 Klingerman St, Suite #1, South El Monte, CA 91733, Tel: 626.401.0500 310.874.0178 RESTAURANT Kedai Nikmat (Los Angeles) 626-337-1111 Asia Buffet 3094 S Las Vegas BLVD, Las Vegas NV 89109 702-7311800 | 750 7340 info@asiabuffetlv.com Frency’s Kusinang Pinoy 989 S. Glendora Ave West Covina, CA 91790 (626) 8140088

Kabari Calling Card, http://www. KabariCallingCard.com

LOAN - RESIDENTIAL April Financial, 1-800 281 6175 (Ca Dept of Real Estate 01439375)

NOTARY PUBLIC M.A. 415 242 8100 SUPERMARKET

LOAN - COMMERCIAL April Financial, 1-800-281-6175 LOAN - BUSINESS April Financial, inc, 1-800-281-6175 DEBT RELIEF TD Debt Relief (877) 681-2288 www.TDdebtRelief.com LOAN - MODIFICATION

REAL ESTATE - COMMERCIAL Intero Real Estate San Francisco Bay Area, 1-800-281-6175 www.InteroSF.com

TELEPHONE CARD - LONG DISTANCE

John Oei, 415-242-8131 ATTORNEY - IMMIGRATION

Tip Top Mart, 704 W. Las Tunas Drive, # E6, San Gabriel, CA 91776, Phone 626 293 8882 STORE Kado Nusantara Your Indonesian Online Gift Store www.KadoNusantara.com CREDIT REPAIRS Clear Credit Exchange, Credit Specialist 415 242 8100 FORUM: QUESTIONS & ANSWERS

Allan A. Samson, J.D, Ph.D (415) 391-4949 Gihan L. Thomas (310) 203-2242 Jason Yau Lie 213-422-9182 ATTORNEY - CAR ACCIDENT/ PERSONAL INJURY Jason Yau Lie 213-422-9182 Gihan L. Thomas (310) 203-2242 WEBSITE DEVELOPER E-COMMERCE California Media Info@19thSunset.com

www.KabariNews.com

ADA PERTANYAAN?

FORUM

Klik Forum Tanya Jawab di www.KabariNews.com UNIVERSITY Lincoln University (510)628-8010 (888) 810-9998 (toll free) Baru: Seminar Gratis Online (Webinar), Imigrasi, Credit Repairs, Loan Modification, Real Estate, Foreclosure, www.KabariNews.com, Klik Seminar

= Sponsored Distribution Center untuk Majalah Kabari

EXTRA! Seni Kreatif Membuat Layang-layang, www.KabariNews.com/?32980

kabari: #27, mei 2009 | 59

K abari distributes to more than 100 lo c ation s


60 | kabari:

www.KabariNews.com

Untuk Informasi Real Estate di Amerika, Klik Disini http://www.KabariNews.com/?2546


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.