Penyuluhan dan komunikasi perikanan merupakan proses penyebarluasan informasi tentang ilmu pengetahuan, teknologi dan seni yang dihasilkan oleh perguruan tinggi ke dalam praktek atau kegiatan praktis. Penyuluhan yang dilakukan harus diupayakan berlangsungnya komunikasi timbal balik sehingga penyuluh juga dapat memahami aspirasi masyarakat dan tetap bisa menjamin hubungan yang harmonis antar penuyuluh dengan masyarakat. Dalam buku ini dijelaskan bagaimana Unsur-unsur komunikasi, Proses komunikasi dalam penyuluhan perikanan, Adopsi dan difusi inovasi dalam penyuluhan perikanan sehingga dapat memiliki kemampuan berkomunikasi yang efektif dengan masyarakat, pelaku utama dan pelaku usaha perikanan serta dapat menerapkannya dalam kegiatan penyuluhan perikanan.