e Paper Koran Madura 07 Februari 2014

Page 1

JUMAT

7 FEBRUARI 2014 | No. 0296 | TAHUN III ECERAN Rp. 3.500 LANGGANAN Rp. 70.000

KORAN MADURA

1

0328-6770024 JUMAT 7 FEBRUARI 2014 | No. 0296 | TAHUN III www.koranmadura.com

Bulog akan gandeng Gapoktan dalam pengadaan beras miskin | Pamekasan | H

Potensi

El Clasico

di Final Terbuka Lebar Real Madrid dan Barcelona sukses mengemas kemenangan atas lawannya masing-masing dalam pertandingan leg pertama semifinal Coppa del Rey pada Rabu (5/2) waktu setempat atau Kamis (6/2) dini hari WIB. Madrid menggasak rival sekota mereka Atletico Madrid dengan skor telak 3-0, sementara Barca menaklukan Real Sociedad 2-0. Kemenangan Madrid dan Barca pun membuka peluang terjadinya partai klasik bertajuk “El Clasico” di laga puncak pada 19 April mendatang. Selengkapnya di halaman 15

ant/fanny octavianus

MAKLUMAT BERSAMA PEMILU. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik (ketiga kiri) bersama anggota Bawaslu Daniel Zuchron (kedua kiri) dan anggota DKPP Saut Hamonangan Sirait (kiri) membubuhkan tanda tangan pada naskah “Maklumat Bersama Pemilu Jurdil Damai dan Anti Korupsi” di Jakarta, Kamis (6/2).

PBHMI: Tunda Pemilu Jika Bencana Terus Terjadi, ini Teguran Tuhan JAKARTA-Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PBHMI) menyerukan penundaan pemilu 2014 jika bencana nasional terus terjadi di mana-mana.

Angel Di Maria

Gelandang Real Madrid

HMI juga menyerukan agar diadakan tobat nasional agar Bangsa Indonesia terhindar dari kehancuran alam dan manusia. Pernyataan tersebut disampaikan Ketum PBHMI Adi Baiquni dan Sekjen PBHMI, M. Chairul Basyar sehari setelah pelantikan PBHMI Periode 2013-2015, di Jakarta, Kamis (6/2). Dijelaskan Adi Baiquni, pemilu 2014 sebaiknya ditunda jika bencana terus terjadi. “Bencana ini merupakan peringatan Yang MahaEsa kepada Bangsa Indonesia. Oleh karena itu, para pemimpin partai dan bangsa harus lebih peka ter-

hadap tanda-tanda alam yang harusnya dilihat secara bijaksana. Kondisi rakyatlah yang harus diutamakan dan bukan pesta demokrasi tetapi mengagaikan kebutuhan substansi para korban bencana,” jelasnya. Menurut Adi, seruan PBHMI ini sesuai dengan tema Pelantikan dan rangkaian Milad HMI ke-67, yang bertema “Kami Datang Karena Sejarah: Tobat Nasional dan Gerakan Kebangkitan Bangsa”. Tema tersebut merupakan ijtihad HMI untuk terus menunaikan kebaikan dan seruan kepada seluruh elit bangsa dan politik untuk berbenah demi kemajuan Indonesia, khususnya menjelang Pemilu April 2014 nanti. Masih terkait dengan tema, Adi menjelaskan bagaimana HMI merespon berbagai persoalan yang terjadi akhir-akhir ini di Indonesia, mulai dari tsunami korupsi hingga bencana alam

seperti banjir, tanah longsor, gunung meletus atau gunung meletus yang telah menelan korban hingga puluhan jiwa. Adi mengingatkan jika situasi perpolitikan serta bencana alam yang terus melanda masih terjadi dan menganggu situasi kebangsaan Indonesia, dirinya mengungkapkan agar berbagai agenda nasional yang sedianya dilaksanakan pada tahun 2014 ini harus ditunda, termasuk agenda Pemilu dan Pilpres tahun ini karena ancaman bencana. Sehingga, dijelaskan lebih lanjut, seruan untuk melakukan tobat nasional merupakan kampanye yang menjadi relevan di tengah berbagai gejolak sosial, politik, hukum dan situasi alam yang akhir-akhir ini makin tidak bersahabat dengan manusia. =GAM


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
e Paper Koran Madura 07 Februari 2014 by koran madura - Issuu