e Paper Koran Madura 17 September 2014

Page 1

RABU

KORAN MADURA

17 SEPTEMBER 2014 | No. 0443 | TAHUN III ECERAN Rp 3.500 LANGGANAN Rp 70.000

14 Calon Jemaah Haji Indonesia Meninggal Nasional hal 4

1

0328-6770024 RABU 17 SEPTEMBER 2014 | No. 0443 | TAHUN III www.koranmadura.com

KPK Periksa Djoko Suyanto Rp 2 M Uang Jero Wacik Diduga Mengalir ke Media ant/fanny octavianus

DJOKO SUYANTO DIPERIKSA KPK. Menkopolhukam Djoko Suyanto meninggalkan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta Selatan, Selasa (16/9). Djoko Suyanto diperiksa sebagai saksi untuk tersangka mantan Menteri ESDM Jero Wacik dalam kasus dugaan pemerasan terkait sejumlah kegiatan Kementerian ESDM tahun 2011-2013.

Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto mengonfirmasi kesaksian Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi dan Politik Daniel Sparinga, saat diperiksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi.

“Saya hari ini diperiksa untuk mengonfirmasi keterangan Pak Daniel Sparingga yang diperiksa pada Selasa (9/9) lalu,” kata Djoko, seusai diperiksa KPK selama sekitar enam jam di Jakarta, Selasa. Djoko menjadi saksi untuk tersangka mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Minera Jero Wacik dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi pemerasan pada sejumlah kegiatan di Kementerian ESDM, terkait jabatan Jero Wacik sebagai Menteri periode 2011-2013. “Apakah yang disampaikan Pak Daniel itu benar? Sejauh itu yang saya ketahui dan saya anggap itu benar, saya sampaikan. Tapi ada beberapa yang saya tidak tahu ya saya jawab tidak tahu,” tambah Djoko.

Djoko mengaku bahwa ia ditanya 15-16 pertanyaan. Namun, Djoko enggan mengungkapkan mengenai keterangan Daniel Sparringga yang harus ia konfirmasi. “Itu sudah masuk materi,” ungkap Djoko saat ditanya mengenai isi keterangan Daniel Sparringa. Djoko pun tidak menjelaskan apakah memang ada pertemuan atau makan malam yang dilaksanakan dengan menggunakan uang yang diperoleh Jero. “Itu masuk dalam materi penyidikan, tapi terkait apa yang disampaikan oleh Dak daniel Sparingga itu dikonfirmasi kepada saya,” ucap Djoko. Mantan Panglima TNI tersebut, juga tidak menjelaskan mengenai pengetahuannya

terkait aliran uang dari Jero Wacik. “Tidak, hanya mengonfirmasi saja keterangan Pak Daniel, apakah saya mengetahui atau tidak” ungkap Djoko singkat. Daniel dalam pemeriksaannya pada Selasa (9/9) membantah menerima aliran dana dari Jero Wacik. Namun, Ketua KPK Abraham Samad pada Jumat (12/9) menyatakan bahwa setidaknya ada dana Rp2 miliar yang mengalir ke Koran Indopos karena Jero Wacik sering menggunakan Indopos dalam pencitraannya sebagai Menteri ESDM. Mantan Menteri ESDM itu menganggap Presiden Susilo Bambang Yudoyono (SBY) selalu membaca surat kabar tersebut. =ANT/DESCA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.