WAWASAN 28 Februari 2014

Page 1

Risma Pamitan SURABAYA - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini kembali dikabarkan telah menyatakan mundur. Dia konon sudah pamitan ke SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) yang dikumpulkan Kamis (27/2). Selain itu ia juga menyatakan hal Bersambung ke hal 7 kol 1 Foto: Ant

Dilaporkan ke MUI SETELAH dilaporkan ke MUI (Majelis Ulama Indonesia) oleh salah seorang pasiennya, Hans Suta, Ustad Guntur Bumi langsung mengambil langkah. Ustad asal Semarang ini mengaku telah berdiskusi soal tudingan praktik perdukunan itu ke MUI dan beberapa petinggi Front Pembela Islam (FPI). “Kami sudah tahu dilaporkan ke

MUI, dan ngobrol dengan ketua MUI-nya. Di situ juga ada Habib Rizieq Shihab, Kyai Haji Dr Nur Muhammad Iskandar pimpinan pondok pesantren seluruh Indonesia, Habib Salim Alatas, dan Bersambung ke hal 7 kol 1

■ Jumat Pon ■ 28 Februari 2014 Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000

TAHUN KE-28 NO: 334 TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203

Ustad Guntur Bumi

Foto: Kpl

Nasabah Bank Jateng Kelabakan ■ Jaringan Error Seharian SEMARANG - Sistem jaringan Bank Jateng mengalami gangguan seharian, Kamis (27/2). Para nasabah pun kelabakan dan mengeluh karena tak bisa bertransaksi hingga malam hari. Salah satu nasabah Bank Jateng Cabang Semarang Hidayat (51) mengatakan, dirinya tak bisa dilayani oleh Bank Jateng secara online. Padahal, dirinya sudah mendatangi kantor Bank Jateng Pusat yang ada di Jalan Pemuda, Semarang. Namun kantor pusat pun, tak bisa melayani. “Saya mau ngambil uang di kantor cabang, namun tak bisa online. Begitu juga dengan ATM, saat saya hendak mengambil uang namun tak bisa karena jaringan error,” terangnya, sesaat setelah hendak mengambil uang di Kantor Pusat Bank Jateng Jalan Pemuda, Kamis (27/2). Dia juga tidak habis pikir, kenapa lembaga keuangan sebesar Bank Jateng bisa mengalami gangguan bagian informasi dan teknologi. Sejatinya, katanya, bank sebesar itu ketika ada kerusakan secepatnya di-

GEBYAR

2

Siap Come Back TAHUN ini kemungkinan adalah tahun terakhir Sarah Azhari tinggal di Amerika Serikat, tepatnya di Los Angeles, setelah kurang lebih empat tahun berada di negeri Paman Sam tersebut. Dan dia pun siap come back ke Indonesia.

JATENG REGION

14

FKMB Ancam Somasi Bupati dan DPRD Blora BLORA– Sejumlah tokoh masyarakat yang tergabung dalam Forum Komunikasi Masyarakat Blora (FKMB) mengancam akan melayang­ kan somasi terhadap Bupati dan DPRD Blora. Somasi tersebut dilakukan lantaran kedua institusi tersebut dini­ lai tidak serius dalam mela­ kukan pembahasan APBD Blora 2014.Ketua FKMB, Mawardhi Djamil mengung­ kapkan, kebijakan Bupati Blora Djoko Nugroho dan DPRD yang berhenti mem­ bahas APBD membuat rak­ yat marah. Bupati yang meminta Tim Anggaran Pe­ merintah Daerah (TAPD) menghentikan pembahasan anggaran dengan DPRD me­ lukai hati rakyat.

atasi supaya pelanggan tidak kecewa karena tak bisa dilayani dengan baik. “Saya kira pelanggan-pelanggan yang lain juga sama. Di semua cabang pun mengalami kerusakan sistem online-nya. Seharusnya kalau memang betul ada gangguan jaringan ya secepatnya harus diperbaiki. Pihak pengelola juga harus tanggap kalau ada persoalan seperti ini,” sesalnya. Setelah dipantau seharian, jaringan normal kembali pukul 20.00 WIB. Pelayanan melalui mesin ATM yang sebelumnya off seharian, baru normal kembali malam hari. “Memang tadi seharian jaringan error, tapi ini sudah normal kembali sejak jam delapan tadi,” kata sumber dari dalam Bank Jateng yang enggan disebutkan namanya, saat dikonfirmasi semalam Bersambung ke hal 7 kol 2

ATM MATI : Nasabah Bank Jateng sempat kecele, karena ATM Bank Jateng sempat offline hampir seharian, Kamis (27/2). Jaringan tersebut baru bisa normal sejak pukul 20.00 WIB. ■Foto: Arixc Ardana

Ganjar Sangkal Seleksi Direksi SPJT Tak Transparan

Tol Ungaran-Bawen Mendesak Dibuka UNGARAN - Sejumlah kalangan baik anggota DPRD Kabupaten Semarang, Apindo, maupun masyarakat mendesak agar jalan tol Ungaran-Bawen segera dibuka tanpa harus menunggu peresmian oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Maret 2014. Saat ini tol Ungaran-Bawen sangat di-

butuhkan mengingat kondisi arus lalu lintas di sepanjang jalan utama dari Taman Serasi (Taman Unyil) sampai pertigaan Terminal Bawen sering macet. Tingkat kemacetan semakin parah ditambah adanya pekerjaan proyek peningkatan dan pelebaran jalan Banyumanik-

Bawen di seputaran Bawen, sehingga berdampak luas bagi pengusaha dan masyarakat lainnya. Kemacetan tidak hanya terjadi di wilayah Ungaran dan Bergas seperti di kawasan Pasar Bandarjo Ungaran, Pasar Babadan Ungaran, Pasar Bersambung ke hal 7 kol 3

SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyangkal seleksi Direksi PT SPJT (Sarana Pembangunan Jawa Tengah) tidak transparan. Seleksi yang sudah berjalan secara terbuka dan transparan, dibuktikan dengan diperbolehkannya media meliput seleksi secara langsung yang didampingi oleh para tim seleksi yang terbagi dua, dari luar dan dari dalam. Tak hanya keterbukaan pada sistem

rekruitmen saja, kata dia, keterbukaan juga akan dilaksanakan untuk seleksi lainnya. “Kemarin Bank Jateng dilakukan secara terbuka, kemarin Eselon III, IV, dan kini SPJT. Jika kita teruskan ke yang lain maka tradisi keterbukaan, melalui seleksi yang transparan kita lakukan untuk membuka isu negatif terhadap penempatan yang disinyalir tidak benar,” tambah Ganjar didampingi KeBersambung ke hal 7 kol 1

UNGARAN-BAWEN: Jalan tol Ungaran-Bawen yang belum rampung namun sejumlah pihak meminta agar segera dibuka untuk mengurai kemacetan lalu lintas di jalan utama Ungaran-Bawen. Foto : Rusmanto Budhi-yan Prestasi perempuan muda ini terbilang luar biasa. Di usianya yang baru 28 tahun, sudah dipercaya menakhodai salah satu BUMN di tanah air. Sejumlah pihak sempat meragukan kepemimpinannya. Namun ternyata ia punya banyak strategi untuk kemajuan perusahaan yang berbasis di Jateng-DIY ini. LAILLY Prihatiningtyas (28), itulah nama perempuan muda yang kini menjadi Direktur Utama (Dirut) PT Taman Wisata Candi (PT TWC) Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko. Dia merupakan sosok perempuan dinamis, cekatan dan cerdas. Sejak ia dilantik Menteri BUMN Dahlan Iskan menjadi orang nomor satu di BUMN yang mengurusi tiga objek wisata di Jateng dan DI Yogyakarta itu, membuat karyawan

Kisah Lailly, Dirut BUMN Termuda

Sidak Borobudur Malah Dikira Turis harus bekerja lebih keras. Dicontohkan ketika abu vulkanik Gunung Kelud dua pekan lalu menutupi altar dan stupa Candi Borobudur, Candi Prambanan dan Ratu Boko, lulusan STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara) dan Universitas Indonesia (UI) serta S2 dari Belanda ini, langsung membuat gebrakan untuk melakukan kerja lembur bagi karyawannya. “Saat abu vulkanik Gunung Kelud menutupi Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, maka semua harus turun ikut membersihkan,” ujar perempuan kelahiran Jombang, Jawa Timur, Desember

1985 ini. Ketegasan dan kecerdasan Tyas (panggilan sehari-hari), ditunjukkan saat melakukan pembersihan dan recovery pembersihan abu vulkanik secara gotong royong dengan melibatkan semua pihak. Sehingga proses pembersihan abu vulkanik berjalan lebih ceBersambung ke hal 7 kol 3 TERMUDA : Dirut PT TWC Borobudur,Prambanan dan Ratu Boko, Lailly Prihatiningtyas, yang menjadi dirut BUMN termuda di Indonesia. Foto: ali subchi-yan


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Demi Ariel, Clubber Rela Berhimpitan MASA dua tahun menjalani masa penahanan di penjara, membuat produktivitas Nazil Irham atau lebih populer dipanggil Ariel, kurang produktif. Pasalnya, selama dua tahun dirinya hanya bisa membuat dua lagu saja. Curahan hati (curhat) itulah yang diungkapkan Ariel NOAH jelang jeda konser dalam rangka ulang tahun EPlaza, Kamis (27/2) dini hari. Di hadapan seribu sahabat NOAH, artis kelahiran 16 September 1981 tampak beberapa kali harus menyeka peluh yang membasahi muka dan tangannya. “Ada salah satu wartawan bilang dua tahun (di penjarared) merupakan kesempatan untuk merenung dan

Ariel tampil ekspresif di E-Plaza, Kamis (27/2) dini hari. ■ Foto: Felek Wahyu

mengarang lagu sebanyakbanyaknya,” akunya mengenang masa penahanan. Namun, saat berada di dalam sel tahanan dirinya baru merasakan pikiran yang ke mana-mana sehingga tidak bisa menciptakan lagu. Bahkan, selama dua tahun ‘sekolah’ dirinya hanya mampu menciptakan dua lagu. “Tapi ternyata hal itu tidak mudah,” jelasnya mengawali curhatnya. Kendati sempat curhat, namun penampilan NOAH tanpa kehadiran gitaris Mohammad Kautsar Hikmat atau Uki tetap mampu memukau clubber Kota Semarang. Bahkan, para clubber yang sudah menunggu selama dua jam tetap asyik

berjingkrak kendati harus berhimpitan. Ariel nampak ekspresif dan penuh penghayatan saat membawakan lagu. Penampilan ini merupakan rangkaian tour ke-9 di cafe di sembilan kota besar. “Setelah kita mencari, ternyata cafe yang besar dan bisa digunakan untuk konser tidak banyak dan Semarang menjadi salah satu kota pilihan. Dan saya kira konser di Kota Semarang adalah konser paling ramai,” teriak Ariel. Dalam konser itu, Ariel membawakan lagu Album Negeriku, Terbangun Sendiri, Jika Engkau, Hidup Untukmumati Tanpamu, Demi Kita serta beberapa lagu dari album lainnya. ■ lek-skh

Siap Come Back TAHUN ini kemungkinan adalah tahun terakhir Sarah Azhari tinggal di Amerika Serikat, tepatnya di Los Angeles, setelah kurang lebih empat tahun berada di negeri Paman Sam tersebut. Dan dia pun siap come back ke Indonesia. Sarah berada di Amerika Serikat bersama buah hatinya, Albany. Adik kandung Ayu Azhari tersebut berada di negeri orang untuk melanjutkan studi-nya. Namun sayang, Sarah belum mau bercerita tentang jurusan apa yang diambilnya di negeri yang saat ini dipimpin Barack Obama itu. “Sepertinya tahun ini terakhir di USA. Anakku akan ke high school tahun ini jadi masih ada pertimbangan untuk melanjutkan sekolah di sini atau di Jakarta. Masih 50-50. Nanti saja kita lihat kelanjutannya,” tulis Sarah melalui surat elektronik. “Yang jelas tahun ini pulang ke Indonesia, Insya Allah karena biar bagaimanapun aku orang Indonesia. Rumah di Indonesia,” tulis Sarah lebih lanjut. Selama tinggal di Amerika Serikat, Sarah hanya tinggal berdua bersama Albany. Ia banyak mengajarkan kemandirian kepada sang buah hati. “Tapi kadang papa-nya berkunjung, tapi tidak lama,” tulis Sarah lagi tanpa mau menyebutkan siapa papa yang dimaksud. Tinggal di negeri orang, banyak pelajaran dapat diambil Sarah. Selain terus membuatnya belajar hidup mandiri, banyak pengalaman yang diperolehnya. “Setiap hari merupakan pengalaman yang asyik-asyik saja. Ada sebagian orang Indonesia yang tahu aku (sebagai artis), ada pula yang baru kenal aku sebagai international student,” tulisnya panjang lebar. Hingga saat ini, banyak media yang luput melihat kehadirannya saat kembali ke Tanah Air. Padahal, Sarah dan Albany sudah pasti pulang setahun sekali. “Dulu waktu awal-awal bisa tiga kali satu tahun tapi lama kelamaan cuma satu kali dalam setahun. Banyak enggak kelihatan, ya karena di rumah terus atau ke Bali,” tulisnya lagi.■ kpl-skh

Sarah Azhari

GOYANG: Penyanyi Zaskia Gotik kembali menggoyang Kota Santri di Alun-alun Kota Kajen. ■ Foto: Hadi Waluyo.

Zaskia Gotik Goyang Kota Santri KAJEN –Penyanyi Zaskia ‘Gotik’ (goyang itik) dan Grub Band Wali kembali menghibur ribuan masyarakat dalam konser Rock And Dut 2014 di Alun-alun Kota Kajen, Rabu (26/2) malam. Sejak sore hari, ribuan warga dari Pekalongan dan sekitarnya sudah menyemut di Kota Kajen untuk menyaksikan penampilan Zaskia Gotik dan Wali yang kedua kalinya di Kota Santri. Konser musik yang disponsori salah satu produk rokok itu dimulai sekitar pukul 19.00 WIB, diawali penampilan penyanyi dari orkes dangdut Sera dari Sidoarjo, Jawa Timur. Sekitar pukul 20.30 WIB, Zaskia pun tampil di panggung. Mengenakan baju terusan ketat dengan warna dominan putih, Zaskia langsung menyapa penggemarnya dengan lagu ABG Tua. Tak ketinggalan, Zaskia mengajak ribuan penonton untuk bersama-sama bergoyang itik. Beberapa lagu pun dinyanyikan penyanyi asal Bekasi ini. Di antaranya, Kereta Malam, Cukup Satu Menit, Oplosan, Satu Jam Saja, dan Seribu Alasan. Disela-sela menyanyikan lagu, Zaskia kerap menyapa penggemarnya di Kabupaten Pekalongan. “Orang Pekalongan memang luar biasa. Selain batik, apalagi yang terkenal di sini,” sapa Zaskia, yang langsung disambut teriakan megana oleh penonton konser malam itu. Bahkan, dengan gayanya yang genit, Zaskia tak sungkansungkan meminta saweran kepada penontonnya. “Masih terus lanjut ya. Kalian sawer Neng ya. Paling di dompet adanya gocengan,” sapa Zaskia mengajak bercanda para penonton. “Jadi laki-laki harus jujur. Kalo punya duit bilang punya. Jika tidak, ya bilang tidak. Jangan bohong. Saya yakin orang Pekalongan setia dan jujur,” lanjutnya. Selain Zaskia Gotik, grub band Wali juga mampu menghipnotis penggemarnya di Kota Santri, dengan alunan lagu-lagunya. Sekitar setengah jam, grub band yang digawangi Faank (vokalis), Apoy (gitaris), Tomi (drummer), dan Ovie (keyboardist), langsung menghentak dengan lagu-lagu andalannya, seperti Cari Jodoh, Emang Dasar, Tobat Maksiat, dan Aku Bukan Bang Toyib. ■ Haw-skh

Foto: kpl

Ingin Dinikahi Pengusaha

Main Wayang

USIA 27 tahun bisa dikatakan lebih dari cukup bagi seorang wanita untuk segera

SELALU mengelak kalau ditanya seserius apa hubungannya dengan Ariel ‘NOAH,’ Sophia Latjuba Mueller justru mengaku nyaman berada di sisi para rocker. Ternyata hal tersebut adalah terkait dengan dirinya menjadi pemeran wanita utama di sebuah gelaran seni Wayang Orang Rock Ekalaya. Menjadi sosok Anggraeni membuat Sophia sangat nyaman berada di sisi para rocker yang terlibat dalam pagelaran seni tersebut. “Aku senang banget bisa ikut Wayang Orang Rock Ekalaya ini,’‘ katanya Kamis (27/02). Tidak hanya Sophia Lathuba Mueller, beberapa bintang lain yaitu Stevie Item (Ekalaya), Otong Koil (Arjuna), Jikun /rif (Durna), Jopie Item, Candil, Iwa K, Hilbram Dunar, dan beberapa band ternama tanah air seperti Netral, Seringai, The Brandals, dan lain-lain terlibat dalam pagelaran ini. Rencananya, pagelaran yang disutradarai oleh Arie Dagienk dan diproduseri oleh Happy Salma itu akan diselenggarakan pada Sabtu (15/3) mendatang.■ inl-skh Foto: kpl

menikah. Karenanya, di ulang tahunnya yang ke-27 Aura Kasih ingin segera menemukan sosok pria yang siap meminangnya. “Mungkin aku semakin tua, inginnya cepat-cepat nikah kali ya, amien,” ucap Aura di Kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (26/2) malam. Kendati sudah ingin nikah, Aura mengaku belum menemukan pria yang akan

menjadi calon pendamping hidupnya. Selama ini dia menganggap pria di sekitarnya hanya sebatas teman dekat saja. “Belum, belum ada. Tapi keinginan kan, doa saja,” akunya. Tak dipungkiri oleh bintang film 3 Cewek Petualang ini, ia memang pemilih dalam urusan cowok. “Masih pilih-pilih dan memang belum ada yang cocok, visi misi belum sama. Sekarang kerja saja, pasangan nyusul,” tukasnya. Aura Kasih lebih senang punya pendamping seorang pengusaha. Tidak munafik, dirinya mencari calon suami yang mapan dan siap untuk menafkahinya. ■ kpl-skh

Foto: kpl


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Jangan Bebani APBD ■ Pembangunan Kawasan Industri Baru Cilacap

PENJUAL BONEKA BARBIE: Penjual menata boneka barbie yang dijual di kawasan Islamic Center, Brebes, Jateng, Kamis (27/2). Boneka Barbie yang didatangkan dari Cirebon tersebut dijual dengan harga Rp 20 ribu hingga Rp 35 ribu tergantung bentuk dan ukuran. Foto: antara

Amerika Latin Terbuka untuk Tekstil & Mebel ■ Terkendala Jarak yang Terlalu Jauh SOLO-Amerika Selatan dan Karibia (Amerika Latin) masih terbuka untuk tekstil dan furniture (mebel) dari Indonesia. Hanya saja soal jarak menjadi kendala bagi eksportir Indonesia. “Batik dan furniture merupakan produk unggulan ekspor Kota Solo. Amerika Selatan dan Karibia memiliki potensi untuk menjadi pasar produk dari Solo,” kata Direktur Amerika Selatan dan Karibia Kementerian Luar Negeri Indonesia, Mustofa Taufik Abdul Latif, Kamis (27/2). Mustofa ketika ditemui di sela-sela pertemuan antara Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Solo dengan Kementerian Luar Negeri Indonesia ini

membeberkan, nilai impor Amerika Selatan pada 2012 mencapai US $1,3 miliar. Rincian pada sektor tekstil khususnya untuk pakaian anak-anak mencapai US $1,1 miliar. Sedangkan nilai untuk pakaian pria dan wanita masing masing US $ 1,3 miliar dolar serta $ 1,2 miliar. Dikatakan, selama ini pengusaha Indonesia lebih tertarik untuk menggarap pasar Eropa dan Amerika. Namun kondisi ekonomi Eropa yang masih terpuruk, pantas kiranya

Amerika Latin dan juga Afrika perlu dilirik. Menyangkut kendala jarak yang sangat jauh, ujar Mustofa, bisa dibantu melalui perwakilan Kementerian Luar Negeri yang ada di negara tersebut. Sebagai contoh menyangkut pameran, pengusaha Indonesia tinggal mengirimkan produk dan pihak perwakilan Kemenlu akan menanganinya. ■ Pariwisata Tak hanya di bidang perdagangan, pariwisata juga mengalami kendala yang hampir sama. Sebanyak 6,5 juta warga Argentina pergi ke luar negeri setiap tahunnya. Begitu pula Cile sebanyak 3 juta dan Brazil 6 juta. Potensi demikian harus ditangkap,

Jumlah Lembaga Keuangan Mikro Sedang Dipetakan OJK SOLO-Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar program pemetaan lembaga keuangan mikro (LKM). Langkah demikian untuk mendapatkan kepastian jumlah LKM, sehubungan mulai 2015 pengawasan terhadap lembaga ini berada di OJK. “Data pasti jumlah LKM se-Indonesia belum ada, karena itulah dilakukan pemetaan,“ kata anggota Dewan Komisioner OJK, Nielson Tampubolon, Kamis (27/2). Nielson ketika ditemui usai menghadiri pelantikan dan serah terima jabatan Kepala Kantor Regional IV dan Kepala Kantor OJK-RI mengemukakan pihaknya melakukan berbagai persiapan, di antaranya pembuatan peraturan pemerintah. Selama ini LKM semisal koperasi ataupun BUMD pengawasannya dilakukan instansi terkait. Demikian pula mengenai perizinannya, nantinya mulai 2015 koperasi dan BUMD diawasi oleh OJK sehingga diperlukan adanya kepastian menyangkut jumlah. Disebutkan, jumlah LKM di Indonesia ada yang mengatakan di atas 600 ribu unit. Apakah jumlah itu bener-benar riil? Untuk mendapatkan kepastian, maka OJK menggelar program pemetaan. Dalam melaksanakannya OJK mengandeng BRI, pemerintah daerah dan perguruan tinggi. “Mengenai kerja sama dengan BRI, erat kaitannya bank pemerintah inilah yang selama ini mengawasi LKM. Sebenarnya

tugas mengawasi LKM ada pada Bank Indonesia. Namun demikian oleh BI diserahkan kepada BRI,” katanya. Lebih jauh dikemukakan Nielson, mulai akhir 2013 lembaga keuangan antara lain perbankan, lembaga pembiayaan dan asuransi dan dana pensiun telah diawasi OJK. Ke depan diharapkan pengawasan yang terkonsolidasi sudah bisa dilakukan dengan lebih baik. “Sekarang ini tren perkembangan konglomerasi keuangan semakin menggejala. Tak hanya di Indonesia, tetapi juga di belahan dunia semua begitu,” tuturnya. ■ BPR Secara terpisah Kepala Kantor OJK Solo, Mulyadi mengemukakan pihaknya akan melakukan pungutan kepada 83 Bank Perkreditan Rakyat (BPR), namun jumlahnya relatif sangat kecil. Sementara perbankan yang lain sudah ditarik melalui kantor pusat masing masing. Meski demikian pihaknya juga masih memberikan toleransi, yakni apabila BPR dimaksud tidak sehat tentunya pihaknya untuk sementara tidak melakukan pungutan. Pungutan dari lembaga perbankan diperuntukkan bagi operasional OJK secara bertahap empat kali dalam setahun.■ K-2/Ct

KPRI Kopenda Berencana Dirikan Swalayan KAJEN - Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Kopenda Kabupaten Pekalongan akan melakukan ekspansi unit usahanya dengan akan mendirikan swalayan di kota Kajen. Pengawas KPRI Kopenda, Muchozin, dalam RAT di aula Kemenag Kajen, Kamis (27/2), mengatakan koperasi memiliki aset berupa tanah yang nilainya Rp 1,5 miliar. Lokasi tanah itu berada di depan kantor DPD Golkar. Pengawas merekomendasikan agar tanah yang dimiliki itu digunakan untuk

memperluas unit usaha dengan mendirikan swalayan. Rekomendasi lain di antaranya pengurus harus melakukan pencatatan keuangan dengan sistem akuntasi. Laporan keuangan dilakukan secara terpisah dari setiap unit usaha. Selain itu, sumber daya manusia, baik pengurus maupun karyawan, untuk ditingkatkan. Sejumlah aset yang rusak, seperti mesin fotokopi diminta segera diperbaiki agar memperlancar pelayanan. “Penambahan tenaga administrasi juga perlu dilakukan,” kata dia. ■ haw-Ct

GELAR RAT: KPRI Kopenda Kabupaten Pekalongan menggelar RAT di aula Kemenang Kajen, kemarin. ■ Foto: Hadi Waluyo

mengingat wisatawan dari negaranegara tersebut hanya puluhan ribu yang berkunjung ke Indonesia. Itupun mereka hanya ke Bali saja. Masih dalam kesempatan yang sama, Duta Besar RI untuk Suriname merangkap Guyana, Nur Syahrir Rahardjo mengatakan, potensi pasar di Suriname untuk produk dari Kota Solo sangat terbuka. Masyarakat Suriname sudah sangat mengenal batik. Tak hanya itu, pemerintah Suriname juga telah mengenalkan batik. Yang juga harus dicatat, sekitar 80 ribu penduduk Suriname merupakan keturunan Jawa yang masih menjunjung budaya Jawa. Sayangnya produk dari Indonesia masih jarang ditemukan. ■ K-2/Ct

CILACAP - Rencana Pemkab Cilacap membangun kawasan industri mulai mendapatkan tanggapan dari sejumlah pihak. Di antaranya dari Koordinator LSM Seroja Cilacap, Ekanto Wahyuning Santoso yang menyoroti soal penggunaan anggaran untuk pembangunannya. Dalam rilisnya ia menyebutkan, sepanjang tidak kembali membebani APBD Cilacap, maka diyakini akan mendapat banyak dukungan dari masyarakat. Namun sebaliknya jika hanya menggunakan APBD, maka Bupati harus kembali mengkaji ulang. Dalam pandangan Ekanto, pembangunan kawasan industri baru yang rencananya memanfaatkan lahan di Kecamatan Adipala itu masih belum mendesak. “Kawasan industri yang ada di Lomanis (Cilacap kota) sekarang ini, masih memiliki luasan lahan yang cukup untuk dipergunakan atau menarik investor,” kata dia. Disamping itu, menurutnya, Kawasan Industri Lomanis saat ini juga belum dikelola secara maksimal. “Masih banyak lahan yang belum digunakan dan masih bisa dikembangkan. Kenapa mencari lahan lain?” tutur dia. Di sisi lain, sejumlah warga menanggapi positif rencana pemkab membangun kawasan industri baru di wilayah Kecamatan Adipala. “Kalau saya ngga peduli mau pakai anggaran apa. Yang terpenting kalau beneran dibangun, harus ada dampak positifnya bagi masyarakat” ujar Mahmud warga Kota Cilacap. Dalam kekhawatirannya, pembangunan kawasan ini hanya dilatarbelakangi kepentingan pihak tertentu dan lebih parah jika hanya dilandasi kepentingan mendapatkan proyek saja tanpa mempertimbangkan azas manfaatnya. Diberitakan sebelumnya, Pemkab sudah menyiapkan lahan 400 hektare yang berada di Kecamatan Adipala untuk membangun kawasan industri baru. Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji mengatakan kawasan industri Cilacap yang berada di Lomanis lahannya makin sempit. Dari luas total sekitar 154 hektare kini hanya menyisakan 7 hektare saja. “Perlu pengembangan yang lebih luas dan lokasinya strategis untuk menarik investor. Harapannya, jelas berdampak postif bagi pengembangan kota Cilacap dan pemerataan pembangunan” kata Bupati. Pembangunan fasilitas ini sekaligus bagian dari komitmen pihaknya untuk selalu memberikan berbagai fasilitas dan kemudahan kepada para investor agar nyaman berinvestasi di Kabupaten Cilacap. Termasuk fasilitas dan kemudahan dalam mengurus perizinan, jaminan keamanan, tenaga kerja, serta keringanan pajak dan retribusi daerah. ■ Ady-Ct


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Gelar ’Gr’ bagi Guru Solusi Terbaik Kisruh PLN

K

KISRUH yang terjadi di tubuh PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Distribusi Jateng dan DIY memerlukan solusi tepat dan bijak. Situasi sempat memanas ketika muncul “ancaman” pemadaman listrik dari Deputi Manajer Humas dan Bina Lingkungan PT PLN Jateng dan DIY Supriyono beberapa waktu lalu. Alasan yang dijadikan dasar adalah ancaman pelelangan gedung PT PLN Distribusi Jateng dan DIY di Jalan Teuku Umar No.45, Semarang. Jika hal itu terjadi, menurut Surpiyono, akan mengganggu kinerja dan pelayanan PT PLN kepada masyarakat. Padahal, berdasarkan gugatan karyawan PT PLN terkait hak pegawai senilai Rp 48,65 miliar yang dikabulkan Mahkamah Agung (MA), ada lima aset PT PLN yang terancam untuk dilelang. Berdasarkan putusan MA No.48.k./PHI.Sus/2010 yang memenangkan gugatan Serikat Pekerja (SP) PT PLN Distribusi Jateng dan DIY, PT PLN diwajibkan membayar hak karyawan berupa gaji 26 bulan sejak Januari 2007 sampai 2009 sebesar Rp 48,65 miliar. Jika sampai batas waktu 28 Februari 2014 PT PLN tidak bisa melaksanakan pembayaran, maka lima aset yang dimiliki bakal terancam untuk dilelang. Kelima aset tersebut antara lain gedung dan lahan parkir kantor PLN Distribusi Jateng-DIY di Jalan Teuku Umar No.45 Semarang, kantor PT PLN Area Semarang di Jalan Pemuda No.209, kantor PT PLN Area Kudus, dan gedung PT PLN di Demak. Namun PT PLN sudah menyampaikan permohonan agar pelelangan aset-aset tersebut ditunda.

Sumardjan, SPd, M.MPd

Di satu sisi, alasan yang disampaikan PT PLN bisa dipahami, bahwa penyitaan aset-aset tersebut akan mengganggu kinerja dan pelayanan PT PLN kepada masyarakat. Sebab, kantor-kantor PT PLN tersebut merupakan pusat pelayanan dan juga data pelanggan. Karena itu, jika kelima aset itu dilelang, sudah tentu pelayanan yang diberikan PT PLN bakal terganggu, meskipun tidak sampai pada pemadaman listrik. Namun pada sisi lain, kita juga berharap agar PT PLN menghormati dan mematuhi putusan kasasi MA yang mengabulkan gugatan karyawan. Tidak perlu PT PLN menyikapi putusan hukum dengan menyampaikan bentukbentuk ancaman pemadaman listrik, karena hal itu justru akan kontra produktif bagi PT PLN. Solusi terbaik dan terbijak dari kemelut yang terjadi di tubuh PT PLN haruslah bersifat “win-win solution” bagi kedua belah pihak. Karena pokok persoalan adalah pembayaran hak karyawan, maka sudah menjadi kewajiban bagi PT PLN untuk segera melakukan pembayaran gaji karyawan sebesar Rp 48,65 miliar. Jika kewajiban itu bisa segera dilaksanakan PT PLN, maka tidak perlu lagi dilakukan penyitaan terhadap aset-aset yang pada akhirnya dapat mengganggu pelayanan PT PLN kepada masyarakat. Dalam konteks ini, pihak-pihak terkait, seperti gubernur, bisa menjadi fasilitator bagi kedua belah pihak. Misalnya menyangkut hal-hal teknis dan waktu pembayaran. Tidak perlu lagi ancam-mengancam. ■

MUI haramkan bisnis kuburan mewah. Kalau karaoke ‘mewah”? *** Lagi, KPK periksa artis cantik terkait kasus Wawan. Bikin siapa pun geleng-geleng kepala.

Kang Waswas

PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN

: : : : :

Ir H Budi Santoso Irianto Joko Moelyono Agus Toto Widyatmoko Sarsa Winiarsih Santoso Djoko Sutedjo

REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. SEKRETARIS REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro. MANAJER IKLAN/PROMOSI: Heru Djatmiko. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT IKLAN - REDAKSI - PEMASARAN : Jl. Pandanaran II/10 Semarang-50241, Telp. (024) 8413528 Faks (024) 8413001 - 8313717 iklan@koranwawasan.com redaksi@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG

Gelar bagi guru bukanlah hal substantif. Namun sudah saatnya guru memacu kinerja untuk memajukan pendidikan yang saat ini membutuhkan sosok “guru profesional”. Gelar Gr bukanlah sekadar atributif, namun harus diimbangi kinerja serius dan follow up jelas dari pemerintah. Karena menjadi guru cerdas dan profesional adalah keniscayaan, baik yang sudah PPG atau yang belum.

EBIJAKAN yang dikeluarkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Permendikbud No 87/2013 tentang penambahan gelar “Gr” pada setiap calon guru yang telah menjalani pendidikan profesi guru (PPG) menarik dikaji ulang. Pasalnya, gelar tersebut sebagai petunjuk bahwa guru yang bersangkutan dianggap profesional, dengan telah mengikuti pendidikan profesi (Koran Wawasan, 11/2/2014). Namun apakah guru yang tidak memiliki gelar Gr tidak disebut guru profesional? Inilah salah satu kejanggalan gelar Gr jika nanti diterapkan. Guru profesional memang menjadi alternatif untuk meningkatkan kemajuan pendidikan di negeri ini. Selama ini pemerintah terus berijtihad membuat desain dan konsep baru kemajuan pendidikan, termasuk PPG, sertifikasi, pendidikan latihan profesi guru (PLPG) dan sebagainya. Namun, apakah penambahan gelar itu berdampak signifikan terhadap pendidikan? Ataukah hal itu hanya menjadi “atribut” dan administrasi belaka? Tentu hal ini harus dibarengi dengan berbagai gerakan dan sistem pendukung. Sebagai salah satu bagian yang pelik dalam pendidikan, guru selalu menjadi sorotan. Meskipun sudah dimantapkan, namun gelar Gr masih terkesan atributif dan masih meninggalkan kekhawatiran tersendiri di hati para guru. Guru profesional identik dengan sertifikasi dan tuntutan tunjangan utuh. Hal tersebut tidak dapat ditampik lagi karena kenyataan memang demikian. Bahkan banyak guru merasa dirugikan ketika tunjangan yang seharusnya mereka dapatkan telat turun. Maka tak heran jika ada prasangka buruk dilayangkan pada pemerintah. Sejatinya hal tersebut tidak etis. Pasalnya, guru seharusnya menjadi contoh dan membawa unsur keikhlasan justru menampilkan ketamakan dan “mengejar recehan” belaka. Tidak semua guru berorientasi demikian, namun banyak guru salah niat ketika menjalankan tugasnya. Seakan mereka adalah orang hebat yang tak ingin haknya dikurangi. Padahal, belum tentu semua kewajiban telah dilaksanakan baik. Seperti dalam pembuatan RPP, media pembelajaran, penggunaan model pembelajaran inovatif, melakukan penelitian dan menjadi inspirator bagi peserta didiknya.

■ Menyambut Meskipun ini terobosan yang masih janggal, namun insan pendidikan harus menyambut hangat gelar Gr. Karena ini merupakan terobosan baru Kemdikbud untuk memajukan pendidikan dan meningkatkan profesionalitas guru. Namun, sebenarnya gelar Gr yang akan diberikan pada guru

Angkot Jangan Parkir di Sembarangan tempat KALAU saya amat-amati, di kota Semarang ini banyak tempat simpul-simpul kemacetan atau kekuranglancaran arus lalu-lintas. Penyebabnya sudah jelas, yakni banyaknya angkutan kota (angkot) yang ngetem seenaknya. Mereka mencari penumpang dengan berhenti di sembarang tempat. Misalnya di perempatan-perempatan atau pertigaan yang ramai lalu-lintasnya. Maka sudah pasti hal itu akan menimbulkan kemacetan atau keruwetan lalu-lintas. Karena itu, mohon kesadaran dari para awak angkot untuk bersikap lebih tertib dalam berlalu-lintas. Memang bisa dipahami, mereka ngetem di tempat-tempat strategis atau ramai untuk mencari penumpang. Mereka pun harus bersaing dengan angkot-angkot yang lain atau busbus kota. Maka segala cara digunakan, termasuk dengan melanggar aturan lalu-lintas. Namun penyadaran terhadap mereka harus tetap dilakukan. Oleh karena itu, kepada aparat kepolisian lalu-lintas supaya bisa menertibkan angkot yang bandel. Biasanya polisi terkesan malas atau ogah-ogahan untuk menertibkan angkot yang bandel. Padahal mereka jelas-jelas melanggar peraturan lalu-lintas. Semestinya, siapa pun yang melakukan pelanggaran harus diteribkan, meskipun

PPG memberikan kecemasan tersendiri. Pertama; ke depan calon guru akan berbondongbondong mencari lembaga atau perguruan tinggi yang memberikan fasilitas PPG dengan mudah meski harus membayar mahal. Semua itu dilakukan hanya untuk mendapat gelar Gr dan tunjangan profesi. Ini tentu menjadi polemik dan bumerang bagi pemerintah jika tidak diikuti kerja keras dan konsep revolusioner. Menyedihkan jika hal itu terjadi. Apalagi, sampai saat ini masih banyak tenaga pengajar K2 honorer yang belum lolos seleksi CPNS tahun 2013 yang diumumkan pada 11 Februari 2014. Di tengah kecemasan mereka yang sudah bertahun-tahun mengabdikan diri dengan recehan seadanya, ada pihak yang mengejar lebih banyak rupiah lagi. Kedua; gelar itu sangat penting, namun lebih penting lagi adalah kualitas, integritas dan spirit guru memajukan pendidikan. Karena sebenarnya, keberadaan gelar “SPd” sudah cukup mewakili kompetensi guru maupun calon guru. Seorang yang dinyatakan lulus dari perguruan tinggi program kependidikan tentunya mumpuni menjadi pendidik. Adapun kondisi di lapangan berbeda, bukanlah suatu alasan untuk menambah gelar baru di belakang gelar yang sebelumnya. Hal tersebut seakan menyangsikan kualitas dari LPTK dalam membentuk guru sebagai pendidik bangsa ini. Ketiga; Kemdikbud seolaholah meragukan kualitas sarjana pendidikan. Memang benar, karena selama ini banyak guru bergelar SPd gagal menjadi guru profesional, maka tak heran jika pemerintah memunculkan kebijakan gelar baru. Namun hal ini sebenarnya bukanlah kebijakan substansial dan efektif, karena hanya “atribut” belaka. Yang lebih penting lagi, pemerintah justru harus melakukan “blusukan edukatif” ke sekolah-sekolah, terutama di desa-desa. Karena selama ini hanya sekolah di kota saja yang dijamah pemerintah. Ketika belajar perguruan tinggi, tentunya mahasiswa telah dipersiapkan sebaik mungkin sesuai profesinya. Dari 4 kompetensi yang harus dimiliki pendidik dan 8 keterampilan mengajar, calon guru harus sudah paham. Jadi, walaupun lulusan tersebut belum berkesempatan mengikuti program PPG, sangat tidak adil jika dianggap “tidak profesional”. Apalagi jika sampai gelar itu benar-benar dimunculkan, kesenjangan dikhawatirkan akan muncul di kalangan pendidik. Sebagai atribut, tentunya gelar tidak sekadar gelar. Gelar yang berada di nama pendidik adalah amanah besar. Sebagai sarjana pendidikan, guru me-

miliki tugas besar untuk mengabdikan diri dan memajukan pendidikan di negara ini. Meskipun belum menjadi PNS dan belum mendapat gelar guru profesional, tapi mendidik sudah menjadi kewajiban. Sebagaimana yang tercantum pada gelar yang mengiringi namanya. ■ Pacu Kinerja Pemerintah seharusnya berpikir dua kali jika memunculkan kebijakan gelar Gr. Karena pemerintah selama ini kurang begitu serius mengawal kinerja guru. Bahkan, tidak ada “urgensi” dengan pemberian gelar tersebut. Padahal, profesionalisme guru sejatinya tidak terletak pada bungkus, gelar, namun pada kinerja dan spirit guru memajukan pendidikan. Intinya, profesionalisme harus ditunjukkan dengan kinerja. Maka dari itu, perlu adanya kualifikasi dan konsep baru profesionalisme guru. Pertama; karena program PPG yang baru dijalankan belum memiliki konsep jelas, maka harus ada “tolok ukur” keprofesionalan yang jelas bagi lulusan PPG. Kedua; pemerintah harus memperjelas “standardisasi” guru profesional seperti apa yang ingin dicapai dari lulusan PPG. Jika hanya sekadar memiliki empat kompetensi dasar, itu masih sangat umum dan sama seperti guru/calon guru bergelar SPd. Jika demikian, maka tidak bedanya dengan yang belum atau tidak profesional. Ketiga; LPTK dan kampus harus memperbarui konsep dan metode pembelajaran. Artinya, dengan mendesain ulang strategi dan model pembelajaran, maka akan dilahirkan calon guru profesional yang tidak sekadar hafal empat kompetensi pendidik. Namun mereka mampu bekerja keras, telaten, ulet dan ikhlas berjuang memajukan pendidikan. Jangan sampai ada lulusan jurusan pendidikan tidak paham pendidikan, hal itu sama saja seperti “guru abal-abal”. Gelar bagi guru bukanlah hal substantif. Namun sudah saatnya guru memacu kinerja untuk memajukan pendidikan yang saat ini membutuhkan sosok “guru profesional”. Gelar Gr bukanlah sekadar atributif, namun harus diimbangi kinerja serius dan follow up jelas dari pemerintah. Karena menjadi guru cerdas dan profesional adalah keniscayaan, baik yang sudah PPG atau yang belum.■

Penulis, Guru dan Kepala SDN 01 Tawangrejo, Penulis Jurnal Edukasi Unnes 2014, Alumnus Program Magister Manajemen Pendidikan STIE Indonesia Malang

Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.

hanya dengan memberikan teguran atau peringatan. Kepada para awak angkot, mohon tidak ngetem di sembarang tempat, apalagi sampai mengganggu kelancaran arus lalu-lintas. Perhatikanlah kepentingan pengguna jalan yang lain.■ Achmad Maulani Pedurungan Kidul, Semarang.

Para Pemimpin Bangsa, Bertobatlah, Hidupkan Kembali Pancasila SEBAGAI warga Bangsa Indonesia, saya sangat mendambakan kondisi bangsa dan negara Indonesia bisa mencerminkan kehidupan yang bernuansakan Pancasila. Di mana satu sama lain saling menghormati, saling bergotong-royong, taat beragama dan benar-benar mengamalkan ajaran agamanya dalam kehidupan sehari-hari. Yang ada saat ini, masyarakat Indonesia hidup dalam kepura-puraan, dan bahkan kemunafikan. Dalam pidato-pidato atau dalam tataran wacana, seolah-olah kita semua merindukan kehidupan yang rukun, damai, dan saling menghormati, termasuk terhadap keyakinan (agama) orang lan. Juga seringdisebutkan bahwa perbedaan adalah rahmat. Namun dalam prakteknya, tampak bertolak belakang. Satu sama lain kita saling bermusuhan, saling merugikan, saling menghina, saling menghujat, saling menyakiti, dan tidak aling menghormati. Lalu di mana nilai-nilai Pancasila yang dirumuskan atau digali oleh Bapak Bangsa kita, Bung Karno? Mengapa kita melu-

Beno Klaten Masya alloh KPK idola rakyat cerdas jitu tangkap elite koruptor dianggap politis bumi hanguskan partai ?! Densus 88 brilyan buru tangkap teroris dianggap malanggar ham dan itu bombastis hyperbolic,biarkanlah hukum bicara - becik ketitik ala ketoro......Alloh Maha Mengetahui. 6285647509639 Wilopo krngdowo Bila ada calon memberimu uang terima saja. Bila ada calon memberimu kaos terima saja. Dihari berdaulat hak mutlak rakyat merdeka Karena ku cinta negeriku ini Karena yang dipilih tidak mencintai pemilih pemilik kedaulatan negeri.......oh kau......oh kau biarkan satu jalan seribu jeglongan dan hujan se sloki tanggul jebol rakyat kebanjiran sawah rusak gagal panen......oh kau......kau.......kau miskin aksi rabun inovasi kerjamu makan gaji buta !! 6287835721979 pakan dan mencampakkannya? Padahal dalam situasi dan kondisi berkebangsaan seperti inilah kita sangat membutuhkan Pancasila. Wahai para pemimpin bangsa, sadarlah dan bertobatlah! Hidupkan kembali Pancasila! Insyaallah, bangsa dan negara Indonesia akan damai dan sejahtera!■ Moch. Noor Kholis Surodadi, Sayung, Demak..


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Siswa SMK Sayung Jadi Peragawati Dadakan DEMAK- Keterbatasan dan minimnya sarana bukan menjadi penghalang dalam berkreatifitas. Hingga meja kelas pun dijajar sedemikian rupa menjadi arena cat walk fashion show bagi peragawati-peragawati dadakan SMK Negeri Sayung, yang berlenggok memeragakan busana rancangan siswasiswi kelas XII jurusan busana butik. Praktis kegiatan yang digelar pada saat jam istirahat itu mengundang perhatian. Utamanya ketika 32 peragawati ini berdandan mulai melangkahkan kaki mereka menapaki satu per satu meja cat walk. Walau ada beberapa terlihat canggung karena tak siap mendaBERLENGGOK: Siswi-siswi SMK Negeri 1 Sayung saat memeragakan busana rancangan kakak kelas mereka dari jurusan busana butik. ■ Foto: sari jati

patkan sorakan pengamat, yang tak lain teman-teman mereka dari jurusan lain, namun banyak di antaranya tampak mantap dan luwes bak model profesional. Ketua Jurusan Busana Butik SMK Negeri 1 Sayung, Sri Sumaryani SPd menjelaskan, peragaan busana ini merupakan puncak penilaian gelar karya siswa kelas tiga dalam Ujian Kompetensi Keahlian. Maka itu busana yang ditampilkan merupakan hasil kreasi siswa yang diujikan sebagai salah satu syarat menentukan kelulusan. “Bahan materi dari kain tenun, sedangkan penguji yang dihadirkan dari Ikatan Peñata Busana Indonesia Kartini Propinsi Jawa Tengah, Yekti Kristanto. Sedangkan sebagai salah satu syarat untuk menentukan kelulusan di antaranya adalah rancangan busana kerja yang terdiri dari setelan jas dan rok model A-line, serta gaun pesta

dengan penyelesaian tailoring,” ujarnya, Kamis (27/2). Kepala SMK Negeri 1 Sayung Gigis Muhammad Afnan SPd MPd menambahkan, dirinya bangga bahwa meskipun baru taraf pemula, anak-anak didiknya dari jurusan Busana Butik bisa menghasilkan karya yang tidak kalah indahnya dengan para desainer ternama. Diharapkan teori dan praktek yang mereka terima selama tiga tahun belajar di SMK Negeri 1 Sayung, bisa bermanfaat dan menjadi bekal setelah lulus sekolah nanti. “Alhamdulillah, sudah banyak perusahaan garmen yang memesan lulusan jurusan busana butik dari SMK Negeri 1 Sayung,” terang Gigis. Sementara itu, Anggung Puspita, salah satu siswi yang turut memeragakan busana karya murid kelas XII jurusan Busana Butik mengaku senang bisa berlatih menjadi peragawati profesional. ■ ssi-skh

Kajen Canangkan Tahun Prestasi KAJEN - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Pekalongan tahun 2014 ini mencanangkan tahun prestasi. Terkait itu, pihaknya melakukan perombakan besar-besaran di jajarannya. Sebanyak 100 kepala sekolah (kasek), dikukuhkan di Aula Lantai 3 Setda. Dengan tantangan ke depan yang kian berat, para kasek diminta menyiapkan mental, fisik, dan kompetensinya sebaik-baiknya, sehingga pendidikan di Kota Santri menjadi lebih baik. Mereka yang dikukuhkan terdiri dari 57 kepala sekolah yang mendapatkan pemindahan penugasan berdasarkan SK Bupati Pekalongan Nomor 821.2/70/2014 tanggal 19 Februari 2014 tentang Pemindahan Penugasan Guru dengan Pemberian Tugas Tambahan di Lingkungan Dindikbud Kabupaten Pekalongan, serta 43 guru yang diangkat berdasarkan SK Pengangkatan dan Penugasan Guru dengan

Pemberian Tugas Tambahan sebagai Kepala Sekolah di Lingkungan Dindikbud Kabupaten Pekalongan tanggal 19 Februari 2014. ■ Persiapkan Diri Kepala Dindikbud Drs H Umaidi MSi berpesan kepada para sekolah agar segera mempersiapkan diri secara fisik, mental, sikap dan kompetensi dengan sebaik-baiknya. Menurutnya, kepercayaan sebagai kepala sekolah layak disyukuri, tidak hanya dengan ucapan, tetapi juga dengan tindakan nyata. “Apa wujud tindakan nyata tersebut? Yaitu melaksanakan tugas secara ikhlas dan penuh tanggung jawab de-

ngan menunjukkan dedikasi, prestasi, dan loyalitas,” ujarnya. Umaidi mengatakan, jabatan kasek merupakan jabatan yang tidak semua guru bisa mendapatkan tugas tambahan tersebut. Banyak kriteria yang harus dipertimbangkan, seperti kemampuan sebagai pendidik, kemampuan sosial, maupun manajerialnya. “Tugas sebagai kasek ini cukup berat, antara lain sebagai edukator, manajer, administrator, supervisor dan inovator. Saya harapkan kalian bisa menjadi pionir dalam pembangunan pendidikan, mengingat prestasi pendidikan kita belum menggembirakan,” pesannya. “Kita sudah berkomitmen, tahun 2014 ini adalah tahun prestasi dan ini harus bisa dilaksanakan. Sementara bulan Mei mendatang akan ada ujian sekolah. Saudara harus segera mulai bekerja, fokus pada halhal apa saja yang perlu dibenahi,” jelasnya, kemarin.

KASEK: Sejumlah kepala sekolah yang dilantik. ■ Foto: Hadi Waluyo Ditambahkan, menjelang dilaksanakannya kurikulum 2013 secara serentak pada tahun ajaran ini, para kasek diminta untuk bisa aktif dan kreatif. “Pada kurikulum 2013,

guru dianggap bukan sebagai satu-satunya sumber belajar. Hal ini harus benar-benar di-sikapi dengan baik. Ke-mudian terkait hal-hal yang menyangkut kewenangan, saya ingatkan

Siswa Putus Sekolah Dilatih Menjahit PURBALINGGA- Untuk mem berdayakan siswa putus sekolah

agar memiliki kompetensi di dunia kerja, Dinas Sosial Tenaga

MENJAHIT: Siswa putus sekolah mengikuti pelatihan menjahit yang dilakukan oleh Dinsosnakertrans Purbalingga. ■ Foto: Joko Santoso

Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertran) Purbalingga menggelar pelatihan menjahit. “Sebanyak 35 siswa putus sekolah, dilatih menjahit selama 15 hari. direkrut melalui Tenaga Kerja Sukarela Kecamatan (TKSK),” kata Kasi Asistensi Sosial Dinsosnakertran Purbalingga Rini Widayati, Kamis (27/2). Mereka merupakan anak putus sekolah setingkat SMP dan SMA, berasal dari wilayah Kecamatan Bojongsari, Padamara, Bukateja, Purbalingga dan Kejobong. Diungkapkan Rini, selama ini siswa putus sekolah sangat sulit mencari pekerjaan. Secara resmi mereka tidak memiliki ijazah untuk bersaing di dunia kerja. Untuk itu, Dinsosnakertran berupaya memberdayakan siswa

putus sekolah dengan pembekalan ketrampilan hidup (skill of live) berupa keterampilan menjahit. Salah satu pelatih jahit Tri Nur Khasanah mengatakan, para siswa putus sekolah ini dibekali ketrampilan menjahit baju jenis hem dan celana panjang. Kedua model pakaian tersebut wajib dikuasai untuk modal sebagai penjahit rumahan. Disamping itu, mereka juga dilatih menjahit model garmen, karena dimungkinkan mereka juga akan bekerja di garmen. “Pelatihan menjahit garmen yang diberikan berupa menjahit bermacam pola. Seperti pola lurus, zig-zag, gelombang, lingkaran, kotak dan kombinasi lingkaran dan kotak,” imbuhnya. ■ ST-skh

Mobil Listrik Meriahkan Gebyar Pendidikan Muhammadiyah BOROBUDUR- Mobil listrik karya siswa SMK Muhammadiyah Bandongan menandai pembukaan Gebyar Pendidikan Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Kamis (27/2). Mobil listrik dengan sistem pengereman hidrolik ini menjadi kebanggaan warga Muhammadiyah Kabupaten Magelang. Asisten Pemerintahan Drs H Eko Triyono didampingi Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Bandongan Drs Sularta M.Pd berkesempatan melakukan test drive mobil listrik seusai pembukaan Gebyar Pendidikan Muhammadiyah di lapangan dr H Soepard. Keduanya berkeliling lapangan untuk mengitari peserta pembukaan gebyar. Selanjutnya mobil listrik tersebut dikendarai menuju kompleks Perguruan Muhammadiyah Borobudur untuk mengikuti ekspo. Sularta mengatakan pengerjaan mobil listrik ini dilakukan siswanya bekerjasama dengan STT Nas Yogyakarta. Sumber daya mobil listrik ini menggunakan 4 buah ACCU dengan jumlah tegangan 48 volt. Mobil ini mempunyai daya tahan kurang lebih 4 jam dengan kecepatan 40-60 km jam, dimensi mobil ini 140 cm x 240 cm dengan

ground clearance 30 cm. “Kami menggunakan mesin motor merk kelly dengan putaran mesin 10001500 rpm dan berpenggerak rantai. Sekali chas mampu menempuh jarak 60 km,” kata Sularta. Gebyar Pendidikan ini diselenggarakan Majelis Dikdasmen Muhammadiyah Kabupaten Magelang. Pembukaan dilakukan dengan upacara apel Hizbul Wathan.

“Tidak sedikit anggota pandu Hizbul Wathan menjadi orang yang percaya diri dan memiliki kepribadian yang baik serta menjadi warga masyarakat yang berguna,” kata Eko Triyono mewakili Bupati Magelang. Disebutkan sejarah mencatat Hizbul Wathan menjadi wadah pendidikan bagi generasi muda Muhammadiyah sekaligus menjadi

MOBIL LISTRIK: Asisten Pemerintahan Drs H Eko Triyono menjajal mobil listrik karya siswa SMK Muhammadiyah Bandongan, kemarin. ■ Foto: SMNetwork.H66-skh

sarana dakwah yang ampuh. Organisasi kepanduan ini telah melahirkan tokoh-tokoh besar seperti Panglima Besar Jendral Soedirman, Mantan Ketua MPR RI M Amien Rais, Presiden ke-2 RI Jendral Soeharto, dan lainnya. “Kiprah dan perjuangan mereka mengilhami kita semua sebagai anggota Hizbul Wathan untuk senantiasa berjuang dan mengabdi sekuat tenaga demi kejayaan bang sa dan negara Indonesia, tambah Eko dihadapan 7.000 peserta upacara apel Hizbul Wathan. Eko menyampaikan penyeleng garaan kegiatan Gebyar Pendidikan Sekolah Muhammadiyah dimaksudkan untuk meningkatkan syiar Islam dan menggembirakan para pengelola dan pelaku bidang pendidikan di lingkungan Persyarikatan Muhammadiyah pada khususnya serta masyarakat kabupaten Magelang pada umumnya. Peningkatan SDM di lingkungan pendidikan Muhammadiyah harus menjadi prioritas dalam rangka meningkatkan nilai manfaat sekolah Muhammadiyah. Tantangan pendidikan semakin meningkat. ■ SMNetwork.H66-skh

saudara agar bersikap transparan karena jabatan kasek bukanlah hak otoriter dalam menggunakan kewenangan di sekolah,” imbuhnya. ■ haw-skh

UNS Press Gelar E-book dan Digital Printing SOLO - Sejak berdiri di tahun 1989 hingga kini UNS Press belum pernah sekali pun alias absen menggelar acara bedah buku. Padahal ratusan judul buku sudah dicetak penerbit milik universitas tersebut. Di sisi lain dalam rangka Dies Natalis ke-38, UNS Press meluncurkan program digital book atau e-book dan digital printing. “Dalam rangka Dies Natalis UNS, bakal digelar bedah buku. Buku yang bakal dibedah kali ini jumlahnya dua buah dan kesemuanya diterbitkan UNS Press,’‘ ungkap Kepala UPT UNS Press Bambang Prawiro, Rabu (26/2). Bambang Prawiro membeberkan, sejak tahun 2008 hingga kini tercatat 436 judul buku pernah diterbitkan UNS Press. Sedangkan pada tahun 2013, telah diterbitkan 56 judul berupa teks buku yang merupakan hibah atau dari bantuan UNS. Sedangkan pada tahun 2014 ini diberi jatah 100 judul buku atau penulis yang akan diterbitkan. Karena itulah UNS Press akan menggelar bedah buku yang sudah diterbitkan berjudul Pengantar Hukum Bisnis karya Prof Jamal Wiwoho dan Dinamika Media Lokal Dalam Mengkonstruksi Realita Budaya Lokal sebagai Sebuah Komoditas yang ditulis DR Widodo Muktiyo. Guna menyikapi kemajuan teknologi, UNS Press bakal me-launching program digital printing dan digital book atau e-book. Hal disebut terakhir merupakan program yang belum semua perguruan tinggi memilikinya. Dengan adanya digital book, para dosen, mahasiswa dan masyarakat dengan mudah bisa mengakses produk UNS Press dengan biaya berkisar Rp 5,-/ lembar. Cara mengaksesnya melalui android atau IOS. Buku yang sudah dimasukkan dalam program e-book tercatat baru sebanyak 16 judul dan mendatang akan semakin ditambah. ‘’Untuk program ini dipastikan para penulis buku bakal kebagian tambahan royalti,’‘ terangnya. Program e-book, tambah Bambang Prawiro, dilakukan pula sebagai salah satu cara untuk menyelematkan buku kuno ataupun lama. ■ K.2-jie


6

Jumat Pon, 28 Februari 2014

Empat Moge Suzuki Siap Meluncur

Latih Petugas Bea Cukai Lewat Toyota Training TOYOTA INDONESIA, mempunyai komitmen yang kuat untuk turut serta tumbuh bersama masyarakat Indonesia melalui pengembangan sumber daya manusia yang kompeten dan berkualitas. Guna mencapai tujuan tersebut, didirikanlah Toyota Training Center yang merupakan Divisi khusus di Toyota Indonesia yang memiliki peranan dalam pengembangan kualitas seluruh SDM Toyota dari segi kompetensi dan pengetahuan yang dimiliki. Hingga saat ini, pengembangan kualitas SDM tidak dilakukan untuk kalangan internal Toyota saja. Tetapi, juga meliputi pengembangan kualitas SDM di lingkungan eksternal dengan mengadakan pelatihan yang bekerja sama dengan berbagai instansi pemerintahan. Salah satu pelatihan yang telah rutin dilakukan adalah pelatihan bagi petugas Bea Cukai. Pelatihan yang diberikan adalah berupa Diklat Pemeriksaan Barang Otomotif yang sudah dilaksanakan sejak 2007. Selain pelatihan bagi petugas Bea Cukai, pelatihan lainnya yang sudah dilakukan adalah pelatihan bagi Balurjabar TNI AL, Lembaga Pendidikan Polri Psd. Lantas, Dinas Perhubungan Kota Denpasar, serta Paspampres. Direktur PT Toyota Astra Motor, Samuel Manasseh, menyebutkan bahwa selama 2014 ini TTC akan memberikan tiga pelatihan bagi petugas Bea Cukai. Salah satunya adalah yang dilaksanakan pada 25 Februari 2014 di Toyota Training Center yang berlokasi di Cibitung, Jawa Barat.

“Toyota Indonesia mempunyai komitmen untuk tumbuh bersama masyarakat Indonesia melalui pengembangan sumber daya manusia yang kompeten dan berkualitas, dengan memberikan pelatihan yang tidak hanya dilaksanakan untuk internal Toyota namun juga melibatkan instansi pemerintahan,� kata Samuel. Latar belakang dan tujuan dari pelatihan bagi petugas Bea Cukai ini, ujarnya, adalah untuk memberikan informasi dan pengenalan komponen kendaraan, terutama Toyota, yang sering ditangani oleh petugas Bea Cukai. Melalui pelatihan ini, lanjutnya, petugas Bea Cukai diharapkan mempunyai knowledge dalam proses dan teknik pemeriksaan produk otomotif, sehingga dapat membantu dalam kelancaran pekerjaan mereka. Training yang diberikan meliputi dua hal, yaitu Basic Automotive dan Vehicle Identification Number. Dalam Basic Automotive, materi pelatihan yang diberikan meliputi Garis Besar Komponen Kendaraan, Komponen & Cara Kerja Mesin Kendaraan, Komponen & Cara Kerja Drive Train, Komponen & Cara Kerja Brake System, Tipe Steering System, Body Kendaraan, dan Pengenalan Hybrid Technology. Sementara itu, dalam pelatihan Vehicle Identification Number akan diberikan materi pelatihan berupa Nomor Identifikasi Kendaraan Bermotor (NIK/VIN) dan Sertifikasi & Registrasi Kendaraan Bermotor. Heru

New Honda Supra X

Bisa Buat Ngecas HP

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali meluncurkan sepeda motor injeksinya yakni Supra X FI. Fitur baru pada Honda Supra X F1 kini sudah di lengkapi dengan cas HP di bagasi motor. Foto: Heru BARU, Setelah Honda Revo, PT As- meluncurkan sepeda motor injeksitra Honda Motor (AHM) kembali nya di tahun 2014. Kali ini AHM

memperbarui model legendaris seri Supra X dengan meluncurkan New Honda Supra X 125 FI. Tampilan terbaru dan mesin handal yang telah mengadopsi teknologi injeksi PGM FI serta beragam fitur terbaik di kelasnya, Supra X 125 FI ini dibanderol Rp 15.350.000 untuk versi Spoke Wheel, sedangkan untuk varian Cast Wheel dijual Rp 16.400.000 (on the road Jakarta). "Versi terbaru motor legendaris Supra-X dengan teknologi PGM-FI ini adalah tonggak penting bagi kami, dan dapat kami sampaikan, kami telah menyempurnakan tujuan kami," tutur President Director AHM Toshiyuki Inuma di sela-sela peluncuran Supra X FI di Jakarta, Rabu (26/2) kemarin. Honda Supra X 125 dilengkapi dengan mesin 125cc – 4 tak SOHC yang telah terbukti bertenaga dan tangguh. Kini dengan teknologi PGM-FI. Model ini juga dilengkapi dengan beragam fitur unggulan baru, seperti socket untuk pengisian baterai perangkat elektronik seperti telepon genggam, kunci pembuka jok, pengaman kunci kontak bermagnet otomatis (Secure Key Shutter), serta fitur gantungan barang dengan pengaman. Desain terbaru pada panel meter kombinasi analog-digital terlihat futuristik namun mudah dibaca, serta aspek pengereman optimal pun tetap dipertahankan melalui frontrear disc brake. Disegmen motor bebek kelas atas, Honda mendominasi pangsa pasar sebesar 65,3 persen untuk penjualan domestik bulan lalu. Kontribusinya untuk Supra X 125 sebanyak 32.150 unit dan Supra X 125 Helm in

PGM-FI sebanyak 35.589 unit. Dengan diluncurkannya Supra X 125 PGM-FI, PT Astra-Honda Motor (AHM) akan terus meningkatkan market share di pasar roda 2 di Indonesia. GM Marketing Planning and Analysis Division PT AHM Agustinus Indraputra mengatakan target untuk Supra X 125 PGM FI ini diharapkan terjual sebanyak 40 ribu unit dalam setiap bulannya. Menurutnya, total pasar di tahun 2013 untuk motor bebek meningkat 9,26 persen. Honda sendiri berhasil meraih pangsa pasar 60,7 peresen, di segmen bebek lead di 58,5 persen, sementara di bebek kelas atas sebanyak 63 persen. Merek Supra diperkenalkan pertama kali pada 1997 melalui Honda Supra bermesin 100cc. Sejak tahun 2005, Honda Supra X dikembangkan dengan dibekali mesin 125cc. Ketangguhan mesin dan beragam fitur unggulan model ini sudah teruji bertahun-tahun sehingga mengantarkan Honda Supra X 125 menjadi Raja Motor Bebek kelas 125cc keatas. "Sudah 17 tahun Supra series menemani sekitar 14 juta masyarakat Indonesia beraktivitas. Kepercayaan ini menjad pemicu semangat perusahaan untuk terus memberikan yang terbaik untuk konsumen Honda Supra di Indonesia. Kami percaya model baru ini akan lebih menyatukan ikatan emosional dengan masyarakat Indonesia yang telah mendukung merek Supra X selama ini," ujar Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor (AHM) Johannes Loman. Heru


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Rekrut Hakim MK, DPR Harus Serius JAKARTA - Pakar hukum tata negara Irman Putrasidin berharap DPR RI percaya diri dalam memproses rekrutmen calon hakim konstitusi pada Mahkamah Konstitusi (MK). Sebab kalau tidak percaya diri rakyat juga akan sulit percaya. Bahkan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) juga harus percaya diri untuk mengembalikan kepercayaan rakyat pada lembaga peradilan konstitusi tertinggi tersebut dengan putusan-putusan yang konstitusional. Irman menilai MK merupakan kristalisasi dari ketiga kekuasaan, yaitu DPR RI, Presiden RI dan Mahkamah Agung (MA), sehingga Mahkamah Konstitusi (MK) itu memegang tiga kekuasaan yang mempunyai kepentingan konstitusionalnya sendiri-sendiri. ‘’Makanya sembilan anggota hakim MK itu diajukan oleh ketiga lembaga tinggi negara tersebut, masing-masing tiga orang,” tegas Irman Putrasidin dalam diskusi ‘‘Siapa pantas menjadi hakim konstitusi?” di Gedung DPR Jakarta yang menghadirkan pula calon hakim MK dari DPR Dr H RA Dimyati Natakusumah SH MH MSi dan anggota Komisi III dari PKS Al Muzammil Yusuf, Kamis (27/2). Hanya saja masing-masing pembawa kepentingan konstitusional tersebut menurut Irman belum tentu bisa meyakinkan yang lain. Misalnya ketiga utusan DPR itu belum tentu bisa meyakinkan

enam hakim dari Presiden RI dan MA. Sebab masing-masing hakim MK tersebut ingin mewakili kepentingan lembaganya tersebut. Yang terpenting, kata Irman, hakim MK itu menguasai konstitusi dan ketatanegaraan atau semacam negarawan yang tidak lagi berkepentingan dengan popularitas dan elektabilitas, karena mereka sudah selesai dengan berbagai kepentingan politiknya. Sebanyak 11 calon hakim konstitusi pada Mahkamah Konstitusi (MK), Senin (3/3) sampai Rabu (5/3) akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi III DPR RI dengan melibatkan delapan tim pakar dari berbagai latar belakang keilmuwan yang beragam. “Komisi III DPR RI pasti akan memperhatikan suara para pakar dalam penentuan calon hakim konstitusi,’’ kata Al Muzammil. Kedelapan pakar tersebut antara lain mantan presiden BJ Habibie, Ahmad Syafi’ie Ma’arif, Bagir Manan, Jimly Asshiddiqie, Zein Bajeber, Natabaya, Andi Mattalatta, dan Saldi Isra’. Sementara itu ke-11 calon hakim konstitusi Dr Sugianto SH MH, Dr Wahiduddin Adams SH MA, Dr Ni’matul Huda SH MHum, Dr Ir Franz Astaani SH MKn SE MBA MM MSi CPM, Atip Latipulhayat SH LLM PHD, Prof Dr Aswanto SH MSi DFH, dan Dr H RA Dimyati Natakusumah SH MH MSi. ■ vvn—sn

Risma.......

mengajukan melalui pak RT. Kebutuhannya apa saja, nanti saya yang tangani,” kata Risma. Namun ketika sejumlah wartawan menanyakan wacana pengunduran dirinya, mantan Kepala Dinas Pertamanan Pemkot Surabaya ini memilih diam. Pun demikian ketika ditanya soal pengumpulan sejumlah SKPD Pemkot Surabaya untuk pamitan. Risma langsung berlari menerobos barisan wartawan. Sejumlah petugas protokol Pemkot menggandeng Risma menuju mobil dinas Wali Kota. Sampai di mobilnya, Risma menutup pintu kemudian berlalu. Sementara itu, Sekretaris Kota Surabaya Hendro Gunawan membatah isu pamitan Risma. Menurutnya, memang ada pengumpulan sejumlah SKPD namun itu merupakan agenda rutin membahas kinerja Pemkot. ■ okz-yan

(Sambungan hlm 1) sama ketika bertemu dengan ibu-ibu pengajian yang demo meminta agar Risma tak mundur. Namun Risma memilih bungkam ketika ditanya keberanan kabar bahwa dirinya sudah pamitan dengan para SKPD Kamis (27/2) pagi. Kemudian dia memilih menerobos barisan wartawan di Ruang Bhara Wira Sasana Polrestabes Surabaya menuju mobilnya. Semula, mantan Kepala Bappeko Pemkot Surabaya ini melayani pertanyaan sejumlah wartawan di sana terkait rencana penututupan lokalisasi Dolly. Secara panjang lebar, orang nomor satu itu memaparkan rencana penutupan Dolly sebelum masuknya bulan Ramadhan 2014. “Kami meminta kepada masyarakat di sekitar untuk

Dilaporkan...... (Sambungan hlm 1) Habib Novel,” terang Ustad Guntur ditemui di Jl Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (27/2). Ustad Guntur tampak tenang dan kalem saat mengklarifikasi tuduhan terhadap dirinya. Ia menilai wajar bila ada keluhan dari banyaknya pasien yang ditanganinya. Tapi ia juga kecewa mengapa Hans yang membawa neneknya berobat terlalu gegabah dalam mengambil keputusan. “Setiap orang atau dokter, tabib pasti ada (yang komplain), maksudnya nggak sembuh gitu, caranya saja yang disayangkan kok nggak ngomong langsung. Kalau saling menghormati kan enak,” kata UGB.

Ganjar...... (Sambungan hlm 1) tua Panitia Terbuka Tim Seleksi Direksi SPJT Siswo Laksono di Kantor BKD Jateng, Kamis (27/2). Ganjar menginginkan agar direksi yang berhasil terpilih nantinya bisa menghasilkan pendapatan daerah yang tinggi. Dengan adanya pendapatan daerah yang tinggi maka kelangsungan BUMD Jateng akan lebih bisa dioptimalkan. “Keinginan saya yang lainnya supaya fungsi negara benar-benar bisa menghasilkan bisnis yang membuat pemerintah kaya,” timpalnya. Ganjar tidak akan mempermasalahkan dari mana saja para pendaftar tersebut berasal. Ia akan menutup mata supaya tidak ada kepentingan-kepentingan yang bias sehingga menimbulkan persepsi yang negatif. “Saya mau meyakinkan proses yang dilalui dengan baikdan benar. Hari ini (seleksi)

Hans awalnya membawa neneknya ke tempat pengobatan UGB. Tapi ia merasa tak puas, terlebih setelah menyetor perhiasan sebagai ganti uang tetap tak membuat kondisi nenek berubah. Akhirnya Hans melaporkan sang ustad ke MUI dengan tuduhan praktik perdukunan. Namun UGB menampik pengobatannya disebut sebagai salah satu praktik perdukunan. ■ dtc-yan

Nasabah....... (Sambungan hlm 1) sekitar pukul 21.00 WIB. Humas Bank Jateng Iriyanto dan Artanto belum bisa dikonfirmasi. Saat dihubungi Wawasan lewat handphone, tidak ada jawaban. ■ M10-yan selesai. Kapan akan diumumkan, kita menunggu proses selesai terlebih dulu. Kalau tidak ada yang berkompeten ya tidak apa-apa. Kita cari lagi,” tandasnya. Dari hasil seleksi sebanyak 12 peserta berhasil lolos fit and proper test yang dilakukan di gedung Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jateng dan memasuki tahap tes terakhir yakni uji Rencana Strategi (Renstra). “Proses panjang mulai dari pendaftaran yang menghasilkan 70 orang, kalau dilaksanakan seleksi administratif ada lolos 47 orang. Dan kini diseleksi lagi lolos 12 orang untuk mengikuti tes Renstra. Dari 12 orang tersebut akan diambil dua dulu,” jelas Ganjar. Ketua Panitia Tim Seleksi terbuka PT SPJT Siswo Laksono menambahkan, salah satu peserta yang ikut dalam seleksi direksi adalah direksi SPJT yang lama. Namun, direksi lama tidak lolos dalam seleksi menuju Renstra. “Ikut, lolos 47 besar, namun tidak lolos menuju tes Renstra,” tandasnya. ■ M9-yan

■ Jadi Perantara Suap Akil Mochtar

Chairun Nisa Dituntut 7,5 Tahun JAKARTA - Politisi Golkar Chairun Nisa dituntut hukuman 7,5 tahun penjara dan denda Rp 500 juta dalam kasus suap penanganan sengketa Pilkada Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah. Nisa dianggap terbukti menjadi perantara suap dari Bupati nonaktif Hambit Bintih ke mantan Ketua MK Akil Mochtar. “Menuntut supaya hakim majelis memutuskan: menyatakan terdakwa Chairun Nisa secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi secara bersamasama. Menjatuhkan pidana penjara 7 tahun dan 6 bulan dikurangi masa tahanan,” kata jaksa KPK Pulung Rinandoro di Pengadilan Tipikor, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (27/2). Jaksa KPK menilai Nisa terbukti melanggar pasal 12 huruf c UU 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dari UU no 20 tahun 2001 ten-

tang perubahan atas UU no 31 tahun 1999 jo Pasal 55 ayat 1 ke satu. Selain hukuman pidana, Nisa juga harus membayar Rp 500 juta subsidair 6 bulan penjara. Jaksa menjelaskan hal-hal yang memberatkan tuntutan adalah perbuatan Nisa dilakukan saat negara sedang giat melakukan tindak pidana korupsi, aktif melakukan pendekatan ke Akil Mochtar, serta aktif meminta uang ke Hambit Bintih dan Cornelis Nalau. Sedangkan hal yang meringankan adalah bahwa Nisa belum pernah dihukum dan menyesali perbuatannya.

Gubernur Minta PLN Taati Hukum

Chairun Nisa terbukti bersama-sama dengan Akil Mochtar menerima uang total Rp 3,075 miliar dengan rincian SGD 294.050, USD 22 ribu, Rp 766 ribu atau seluruhnya setara Rp 3 miliar serta Rp 75 juta. Uang ini diberikan Bupati Gunung Mas Hambit Bintih dan pengusaha Cornelis Nalau Antun terkait gugatan hasil Pilkada Gunung Mas. Gugatan tersebut diajukan ke MK oleh pasangan bakal calon Alfridel Jinu-Ude Arnold Pisy dan pasangan nomor urut satu Jaya Samaya MonongDaldin yang ditangani panel yang diketuai Akil Mochtar merangkap anggota dan Maria Farida Indrati serta Anwar Usman sebagai anggota majelis. Jaksa menjelaskan, Hambit Bintih menemui Chairun Nisa pada 19 September 2013 untuk meminta bantuan mengurus permohonan keberatan atas hasil Pilkada yang menetapkan Hambit Bintih dan Arton Dohong sebagai pasangan calon terpilih untuk periode 20132018 Hambit meminta agar per-

mohonan keberatan ditolak dan putusan hasil Pilkada dinyatakan sah. Atas permintaan Hambit tersebut, Chairun Nisa menghubungi Akil Mochtar. Hambit pernah menemui Akil Mochtar di rumah dinas Akil dan diminta untuk menghubungi Chairun Nisa dalam pengurusan perkara sengketa. Setelah itu, Akil menetapkan panel hakim konstitusi untuk memeriksa permohonan yang diajukan lawan Hambit di Pilkada Gunung Mas. Akil kemudian meminta Chairun Nisa menyampaikan ke Hambit agar menyediakan dana Rp 3 miliar dalam bentuk dollar AS. Atas permintaan ini, Hambit meminta Cornelis Nalau Antun membantu menyediakan uang Rp 3 miliar. Duit ini akan diserahkan pada 2 Oktober 2012 ke Akil namun sebelum duit berpindah tangan, Nisa, Cornelis , dan Akil ditangkap KPK. Selain itu Hambit juga memberikan uang Rp 75 juta kepada Chairun Nisa sebagai imbalan biaya pengurusan gugatan Pilkada. dtc—sn

21 Buron Koruptor Melenggang SEMARANG - Selama enam bulan terakhir tim eksekusi Kejati Jateng telah berhasil menangkap 18 buron terpidana korupsi. Terpidana yang belum dieksekusi 21 orang. Mereka diketahui masih melenggang. “Sebelumnya ada 39 buronan, tapi sekarang tinggal 21 orang. Terakhir dua buronan berhasil kami amankan. Mereka Asyhar Astika oleh Kejari Sragen dan Fuad Riyadi, mantan anggota DPRD Temanggung 1999-204). Asyhar ditangkap di Bantul, Fuad ditangkap di Temanggung,” kata Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Jateng Masyhudi di kantornya, Kamis (27/2). Informasi yang dihimpun menyebutkan, ke-18 buron tersebut yaitu Yanuelva Eltiana, Prawoto Saktiari, Drs Djoko Mulyono, Y Agus Sutandio

oleh Kejari Semarang. Muh Iqbal dan Harun Al Raasyid (Kejari Tegal), Ichlam Suparno, H Agus Soek Maniharto, Bambang Guritno, dan Sabaryanto (Kejari Ambarawa), Maryoto (Kejari Boyolali), Bambang Edi Santoso (Kejari Magelang), Fathkuloh (Kejari Purworejo), Padno Prihanto (Kejari Klaten), Sugiharjo dan Sunento (Kejari Cilacap). Lalu Moh Zahli (Kejari Rembang), Sukarmi dan M Bahtiar (Kejari Purwodadi), Hendro dan Kasturi (Kejari Pati). Di samping mereka dua terpidana yang belum dieksekusi karena sakit yakni Mereka Emma Fatimah Assaid oleh Kejari Tegal karena sakit jiwa dan Slamet Suryanto (mantan Walikota Solo) karena sakit stroke. ■ rdi—sn

SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyayangkan sikap PT PLN (Persero) yang tidak sigap dalam mengambil keputusan. Dalam rapat PLN bersama Gubernur di ruang kerja gubernur, Ganjar mengaku PLN masih akan melakukan koordinasi untuk mengambil keputusan mengenai sengketa tersebut. Padahal sesuai batas akhir putusan lelang, Jumat hari ini aset PLN sudah harus dilakukan pelelangan. “PLN konsultasi saja kemungkinan yang lain saya hanya menyampaikan bahwa putusan MA (Mahkamah Agung)-nya itu diminta membayar. Jadi akan lebih baik kalau PLN menaati hukum saja. Harapan saya kalau yang datang (bertemu dengan Gan-

jar) dia sudah ambil keputusan ya saya bisa putuskan lebih cepat. Bagaimana saya melakukan perlindungannya? Tapi ternyata yang akan mengambil keputusan harus berkoordinasi dulu ya buang-buang waktu,” ujar Ganjar di ruang kerjanya, Kamis (27/2). Meski baru sebatas meminta saran, lanjutnya, PLN diminta untuk taat terhadap hukum. Dalam pertemuan tersebut Ganjar membebaskan bagaimana PLN mengambil cara melunasi selisih gaji karyawannya. “ Caranya terserahlah, dan ini tidak ada kaitannya dengan sitasitaan dan tidak ada kaitannya dengan listrik mati-matian, tidak ada. Ini cuman cerita bayar saja, itu yang dilakukaan sementara,” timpalnya.■ M9—sn

Tol Ungaran.......

dirugikan adanya kemacetan akibat aktivitas pekerjaan proyek peningkatan jalan Banyumanik-Bawen. Pengiriman bahan baku industri maupun pengiriman bahan jadi ke pelabuhan terhambat,’’ ungkapnya. Menurut Ari, nominal kerugian yang ditanggung perusahaan akibat kemacetan lalu lintas mencapai ratusan juta rupiah. Sebab tidak hanya satu perusahaan saja yang mengakses jalan utama Ungaran-Bawen. Selain itu, karyawan tidak bisa sampai lokasi kerja tepat waktu akibat macet saat berangkat kerja. ‘’Kami mendesak tol Ungaran-Bawen segera dibuka untuk mengurai kemacetan di jalan utama yang semakin parah. Kita juga minta lalu lintas di jalan utama ditata ulang agar tidak menimbulkan kemacetan,’’ pintanya. Ketua DPRD Kabupaten Semarang, Bambang Kusriyanto mendukung tol Ungaran-Bawen secepatnya dibuka tanpa harus menunggu diresmikan karena masih banyak persoalan terkait proyek tol di Kabupaten Semarang yang belum tuntas. Alasannya pun sama, yakni untuk mengurai kemacetan lalu lintas di

jalan utama Ungaran-Bawen. ‘’Saya mendukung tol UngaranBawen dibuka, agar kemacetan di jalan utama berkurang. Apalagi adanya proyek peningkatan jalan Banyumanik-Bawen yang semakin menambah kemacetan,’’ ujarnya. Informasi peresmian tol Ungaran-Bawen oleh Presiden RI pada Maret 2014 juga mendapat tanggapan dari Wakil Bupati Semarang, Warnadi. Pihaknya berharap peresmian tol ditunda dulu karena masih banyak fasum terkena tol yang sampai sekarang belum rampung. ‘’Kita minta jangan sampai presiden meresmikan sesu- atu yang belum clear and clean. Nanti merepotkan pejabat daerah, siapa tahu ada yang demo atau protes karena ada yang belum rampung. Apalagi ini menjelang pemilu agar kondusif,’’ katanya. ■ Belum Rampung Desakan sejumlah pihak agar tol Ungaran-Bawen segera dibuka tampaknya tidak bisa direalisasikan. Karena sampai sekarang masih ada pekerjaan yang belum rampung, yakni penggalian Bukit di Lemah Ireng menyusul adanya sebuah

tower saluran udara tegangan tinggi (SUTT) milik PT PLN yang nyaris ambruk. ‘’Sampai hari ini kita masih berusaha menyelesaikan sisa pekerjaan yang belum rampung di Lemah Ireng. Ada sekitar 150 meter pekerjaan yang belum rampung,’’ jelas Direktur Teknik dan Operasional PT Trans Marga Jateng, Ari Nugroho. Menurut Ari, saat ini masih ada pekerjaan penggalian bukit di Lemah Ireng, tepatnya di sekitar lokasi tower SUTT. Setelah elevasi penggalian bukit tercapai baru dilanjutkan pengerjaan badan jalan tol. ‘’Dulu waktu arus mudik baru selesai saparo jalan yang arah Bawen, dan saat ini separo jalan ke arah Semarang belum selesai. Untuk pekerjaan lainnya sudah rampung,’’ ungkapnya. Ari menandaskan, tol Ungaran-Bawen belum bisa dibuka. Sebab di ruas jalan Lemah Ireng sepanjang 150 meter tersebut tidak bisa dilalui kendaraan. ‘’Belum bisa dilewati kendaraan, karena memang tidak ada space yang bisa dilewati. Targetnya pertengahan Maret 2014 ini sudah rampung,’’ jelasnya. ■ rbd-yan

rendah diri, tetapi juga tidak tinggi hati,” tuturnya. Sedangkan visi untuk mengembangkan objek wisata ke depan, menurutnya, pengembangan objek wisata yang akan dikelolanya agar bermanfaat secara sosial dan ekonomi bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Termasuk berkoordinasi dengan para stakeholder. Mengemban tugas menjadi Dirut PT TWCB ini memang berat, tetapi tidak ada pekerjaan yang tidak bisa diselesaikan. Niatan bekerja sebaik-baiknya dan memberikan hasil yang terbaik. Fakta selama ini juga sudah membuktikan, beberapa BUMN memandang perlunya perubahan. Mereka banyak memberikan kesempatan kepada orang-orang muda.

Dinasti Syailendra yang dibangun oleh Raja Samaratungga pada abad ke 8 tersebut. “Ya, waktu itu saya meninjau ke lokasi candi, tapi malah justru dianggap turis atau wisatawan oleh karyawan PT Taman Wisata Candi Borobudur. Barang kali masih muda itulah, dikira wisatawan,” ujar perempuan berjilbab tersebut sambil tersenyum. Setelah resmi dilantik menjadi Dirut PT TWCB, dia sengaja datang ke lokasi Unit PT Taman Wisata Candi Borobudur di Magelang, kunjungannya memang tidak diberitahukan kepada kepala unit di Borobudur, karena tujuannya untuk meninjau langsung cara kerja pegawainya. Dengan datang ke lokasi, tujuannya ingin melihat dan menyelesaikan kendala yang ada di perusahaan selama ini. Permasalahan di kawasan Candi Borobudur memang sangat kompleks, ada pedagang kaki lima (PKL) yang butuh penyelesaian, dan masalah lainnya. Dengan kunjungan tidak resmi itu, maka bisa mengeta-

hui secara detail ada kendala yang dihadapi. Tapi kunjungan tidak resmi sudah tidak bisa dilakukan, karena karyawan sudah banyak yang mengenal. “Kalau sekarang sudah pada kenal. Pertama itu saya sengaja masuk lewat loket pengunjung sekalian melihat kondisi di lapangan itu seperti apa, sehingga persoalan yang dihadapi bisa segera mungkin untuk diselesaikan, supaya pengembangan objek wisata Candi Borobudur cepat terselesaikan,” tegasnya. Meski belum lama menjabat, tetapi Tyas kini sibuk mencari akar permasalahan yang menghambat kemajuan perusahaan. Dengan ditemukannya pokok permasalahan tersebut, maka jalan keluar atau gebrakan baru akan mudah didapatkan. “Saya ingin permasalahan cepat terselesaikan, tidak hanya membuat gebrakan yang sifatnya menyelesaikan masalah jangka pendek, tapi yang memang dikaji komprehensif, supaya akar permasalahan terselesaikan,” ujarnya serius.■ aliyan

(Sambungan hlm 1) Karangjati Bergas. Sekarang, kemacetan sudah merambah sampai Bawen menyusul adanya pekerjaan proyek peningkatan jalan Banyumanik-Ba- wen. Adanya aktivitas pengecoran beton jalan utama di kawasan Bawen mengakibatkan arus kendaraan menjadi tersendat dan macet. Apalagi volume kendaraan yang melintasi sepanjang jalan utama Ungaran-Bawen juga cukup banyak, sementara sebagian dari empat lajur jalan yang ada di kawasan Bawen sekarang ini tak bisa dilalui kendaraan karena ada pekerjaan pengecoran badan jalan. ■ Rugi Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Semarang, Ari Prabono, menyayangkan molornya penyelesaian proyek tol Ungaran-Bawen sehingga sampai sekarang belum bisa dimanfaatkan. Padahal dibukanya jalan tol bisa mengurangi tingkat kemacetan di sepanjang jalan utama Ungaran-Bawen. ‘’Perusahaan jelas

Sidak.......... (Sambungan hlm 1) pat, termasuk membuka operasi Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko bagi wisatawan secara serentak. Disinggung saat pertama kali kerja di PT TWC Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, Tyas mengaku agak canggung, namun kondisi itu tidak berjalan lama. Sebab dengan menerapkan kinerja yang baik, tentu akan mendapat dukungan semua pihak, termasuk masyarakat. “Kerja keras menuju kebaikan itu yang penting,” tegasnya. Namun Tyas, siap menjadikan kritik dan keraguan sebagai cambuk untuk membuktikan bahwa dirinya mampu mengemban amanat dan kepercayaan tersebut. Lulusan Tilburg University, Belanda, itu tidak pernah mencari posisi atau jabatan, tapi siap sebaikbaiknya dan ikhlas. “Saat resmi dilantik menjadi Dirut PT TWCB saya sudah siap, tidak

■ Dikira Turis Menurut Tyas, ada pengalaman yang tidak terlupakan saat melakukan kunjungan di kantor Unit PT Taman Wisata Candi Borobudur di Magelang, di mana Bu Dirut ini dikira seorang turis yang hendak berkunjung ke candi peninggalan


40 Jumat Pon, 28 Februari 2014

KPU Warning Baliho Caleg PURWOKERTO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas memasang tulisan peringatan ‘Baliho Ini Melanggar Hukum’ pada belasan baliho caleg yang melanggar aturan.

MELANGGAR: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas memasang tulisan ‘Baliho Ini Melanggar Hukum’ pada belasan baliho caleg yang melanggar aturan. ■ Foto: Hermiana E Effendi

2 Hari Lagi Batas Pelaporan Dana Parpol SEMARANG - Mendekati deadline pelaporan dana partai politik (Parpol) tahap kedua hingga kini belum ada satu parpol pun yang melaporkan. Jika telat parpol yang sudah men-daftarkan diri sebagai peserta pemilu akan didiskualifikasi. Hal tersebut dikemukakan Komisioner KPU Jateng Wahyu Setiawan. “Deadline 2 Maret. Dana tentu harus transparan, isinya laporan dana awal sum-bangan dan penggunaannya,” ujar Wahyu kepada Wawasan di komplek Gubernuran beberapa waktu lalu. Dana yang dilaporkan, lanjutnya, harus menunjukkan rincian jelas dari mana parpol mendapatkan dana tersebut. Kejelasan tersebut harus bertuliskan by name dan by address.

“Tidak bisa (dilaporkan) seperti orang yang menyumbang di masjid sebagai ‘hamba Allah‘,” timpalnya. Dengan mendekatnya waktu batas akhir pelaporan, kata dia, parpol harus mulai menggarap seoptimal mungin untuk kepesertaannya dalam Pemilu 2014. Pihaknya menyediakan bimbingan tutorial jika masih terdapat Parpol yang mengalami kesulitan dalam menyusun laporan dana tahap II. “Imbauan saya, tentunya meminta agar partai mematuhi ketentuan perundang-undangan. Melaporkan dana kampanye tepat waktu, dan KPU tidak akan memberikan perpanjangan waktu dari tanggal yang sudah ditetapkan,” tandasnya. Sebelumnya, Parpol di Jateng

telah melaporkan sumbangan dana kampanye tahap awal pada 27 Desember 2013. Ke-12 parpol pun tidak ada yang mengalami keterlambatan dalam melaporkan dana kampanye tersebut kepada KPU. Pascalaporan tahap II pada 2 Maret nanti, KPU masih mengagendakan laporan akhir dana kampanye yang deadline akhirnya 24 April 2014 mendatang. Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPD PDIP) Heru Sudjatmoko akan segera menyusun laporan dana kampanye (DK). Meski masih belum melakukan rapat koordinasi dengan kadernya, ia memastikan akan melaporkan dana tersebut tepat waktu. “Sebenarnya, mengenai dana kampanye, saya malah

belum lihat pasti. Belum cek karena saya baru dilantik. Saya sebenernya ingin ada rapat segera, tapi Jumat baru terlaksana,” ujar Heru usai menghadiri sidang paripurna DPRD Jateng, Kamis (27/2). Dalam rapat tersebut, kata dia, akan mengkomunikasikan lebih rinci secara internal mengenai kesiapan penyusunan DK tahap II. Tak hanya itu, ia juga akan melakukan pembagian tugas pada masalah keuangan, pelaksanaan dalam kampanye, serta keberlangsungan kompetisi caleg. “Deadline dana kampanye 2 Maret, saya rasa masih ada waktu. Saya juga sudah tahu sanskinya,” tandas Heru. ■ M9—sn

Amerika Respons Positif Dinamika Politik di Jateng SEMARANG - Amerika Serikat memberi perhatian serius terhadap perkembangan politik di Indonesia menjelang Pemilu 2014, tak terkecuali Jateng. Negara adidaya tersebut merespons positif atas denamika politik di Jateng serta partisipasi partai politik, penyelenggara

pemilu maupun masyarakat dalam menyambut pesta de-mokrasi lima tahunan tersebut. Hal tersebut tercermin saat utusan dari Kedutaan Besar AS yang berkunjung ke Kantor DPD Partai Gerindra Jateng, Kamis (27/2). Rombongan terdiri atas First Secretary Vanessa Guest

KEDUBES AS:Utusan dari Kedutaan Besar Amerika Serikat saat berkunjung ke DPD Partai Gerindra Jateng disambut Ketua DPD, Abdul Wachid. ■ Foto:ist/Fitria

Regional Liasion Officer for Semarang Omar Ahmed dan Political Assista, Reza Ferianto. Mereka diterima Ketua Gerindra Jateng Abdul Wachid, Sekretaris Agus Priyadi dan Wakil Ketua Sriyanto Saputro. Ketiganya lebih banyak meminta informasi seputar kehidupan politik di provinsi ini, utamanya kesiapan partai politik menjelang pemilu yang sudah di depan mata. Bagi Ge-rindra, menurut Abdul Wachid, sudah sangat siap untuk berkompetisi secara sehat dalam Pemilu 2014. ‘’Segala persiapan sudah kami lakukan, dan kini sudah dalam tahap final untuk berkompetisi,’’ ka-tanya. Dipaparkan pula bahwa partai ini bertekad untuk memenangi pemilu dan mengusung Ketua Dewan Pembina Prabowo Subianto menjadi calon presiden 2014-2019. Di sisi lain Gerindra sudah meluncurkan program

secara tertulis yang dikenal 6 program aksi transformasi bangsa yang esensinya untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan. Utusan Kedubes AS tersebut mengaku, perkembangan demokrasi di negeri ini sangat menggembirakan. Terlepas masih ada kekurangannya, namun partisipasi masyarakat maupun partai politik sangat positif menyongsong pemilu. Kekurangan dimaksud misalnya masih adanya yang mengang-gap sosialisasi pemilu kurang, daftar pemilih tetap (DPT) yang dipersoalkan. ‘’Negara kami yang sudah 200 tahun pun juga masih ada kekurangan dalam setiap penyelenggaraan pemilu,’’ kata Omar Ahmed. Pihaknya juga mengapresiasi kerukunan antarpartai politik terus terjaga meski akan berkompetisi da-lam pemilu.■ M9—sn

Warning ini dilakukan KPU, setelah sebelumnya melayangkan surat peringatan namun tidak digubris oleh caleg yang bersangkutan. Dalam penertiban KPU bersama Satpol PP, Kamis (27/2) baliho yang banyak dicopot ataupun dipilog dengan tulisan melanggar hukum antara lain baliho caleg DPR RI Novita Wijayanti, Sadar Subagio, serta Khotibul Umam Wiranu. Anggota KPU Banyumas Unggul Warsiadi mengatakan, untuk baliho caleg yang masih bisa dilepas akan dilepas petugas. Tetapi untuk yang pemasangannya terlalu tinggi dan sulit dijangkau akan dipilog dengan tulisan ‘Baliho Ini Melanggar Hukum !!!’. “Ini merupakan peringatan supaya caleg tidak memasang baliho seenaknya dan melanggar aturan,” terangnya. Baliho Sadar Subagio yang berada di Jalan Overste Isdiman juga dilepas petugas. Menurut Unggul baliho tersebut melanggar karena terdapat logo partai dan nomor urut. Meskipun letak tiang di dalam halaman rumah warga namun baliho menjorok ke jalan. Sementara untuk baliho Novita Wijayanti yang berada di Jalan Jenderal Soedirman jelas melanggar karena berada di jalan protokol. Isi baliho juga dinyatakan melanggar oleh KPU karena memuat logo partai dan nomor

Garrett pada Jumat (28/2) malam nanti. Gadis cantik, manis dan berwajah peranakan indo ini memang sangat menggoda, kepiawaiannya dalam memainkan turn table patut diacungi jempol. Pemilihan lagu-lagu yang cekatan ini menjadikan salah satu nilai jualnya, selain wajah yang cantik. Kecintaanya ter-

hadap musik memang sangat totalitas. Siapa sangka seorang DJ Karen Garrett juga mahir dalam bermain alat musik seperti piano dan violin. Promo beverage yang ada di karaoke dan club juga bisa menjadi pilihan utama untuk para pengunjung yang datang dalam event ini. Pasalnya banyak promo yang disediakan dan

■ Ratusan Selain menertibkan belasan baliho besar KPU juga menertibkan ratusan poster caleg yang bertebaran di tepi-tepi jalan. Poster tersebut banyak yang dipasang dengan cara dipaku di pohon. Bendera-bendera parpol yang memcantumkan nama caleg juga ikut ditertibkan KPU. Penertiban ini dilakukan serentak di semua wilayah kecamatan di Banyumas. Ada Ratusan petugas PPK, PPS serta Panwascam yang dikerahkan melakukan penertiban APK. Baliho-baliho serta bendera parpol yang ditertibkan dibawa ke kantor Satpol PP. Bagi caleg atau tim sukses yang akan mengambil diperbolehkan tetapi terlebih dahulu harus mengisi berita acara pelanggaran.■ hef—sn

Gudang Logistik Wajib Dipasang CCTV PURBALINGGA - Kapolda Jateng Irjen Pol Dwi Priyatno mengatakan guna mengamankan logistik pemilu pihaknya menginstruksikan agar gudang penyimpanan logistik pemilu di masing-masing kabupaten/kota juga dilengkapi CCTV. Tujuannya untuk mempermudah pengwasan dan pengamanan. “Gudang logistik pemilu juga wajib dijaga anggota polisi,” katanya kepada wartawan saat menghadiri Apel Kesiapan Menjelang Pemilu di Mapolres Purbalingga,. Kamis (27/2). Pengamanan pemilu, kata

Kapolda, tidak hanya saat penyelenggaraan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Termasuk semua tahapan dalam pemilu dari kampanye hingga pencoblosan. Dalam proses itu, lanjut Kapolda, ada kegiatan yang dilakukan KPU terkait logistik. “Di kantor KPU kita menempatkan sebanyak 4-5 petugas untuk mengamankan logistik pemilu. Selain satpam dan petugas piket ada tambahan pengamanan polisi. Saya kira itu sudah cukup menjamin keamanan di sana,” ujarnya. ■ ST—sn

APEL KESIAPAN: Kapolda Jateng Irjen Pol Dwi Priyatno memberikan pengarahan dalam Apel Kesiapan Pemilu di Mapolres Purbalingga, Kamis (27/2). ■ Foto:Joko Santoso

Jack Daniel’s on Stage Dj Karen Garrett JACK Daniel’s on stage adalah event party premium yang dibentuk untuk menghibur para pengunjung pria dewasa, dengan menyuguhkan perform guest FDJ, sexy dancer dengan konsep sexy, elegan, dan glamour. Untuk event kali ini Babyface Club & Karaoke mencoba mengemas event ini lebih menarik. Dengan mengadirkan DJ Karen

urut. Unggul mengatakan sebelumnya pihaknya sudah berkoordinasi dengan partai peserta pemilu terkait banyaknya alat peraga kampanye (APK) yang melanggar. Pada saat itu parpol meminta waktu satu minggu untuk menertibkan APK sendiri. “Setelah satu minggu baru kita melakukan penertiban bersama dengan Satpol PP namun ternyata masih banyak APK yang melanggar. Bahkan banyak yang sangat mencolok pelanggarannya,” tutur Unggul.

banyak keuntungan yang bisa didapatkan khususnya untuk produk Jack Daniel’s. Masih penasaran dengan event yang diadakan di Babyface, langsung saja datang dan gabung di Babyface Club & Karaoke Jalan Puri Anjasmoro Blok E1 / 8 Semarang. Untuk RSVP 024-76635555 / 024-7663655. ■ skh-jie


Jagokan Marquez MANTAN juara dunia sekaligus pembalap Ducati, Nicky Hayden, menjagokan Marc Marquez kembali jadi juara dunia MotoGP. “Well, Anda tidak pernah tahu dalam balapan. Tapi Anda harus berpikir bahwa Marquez favoritnya setelah apa yang dia lakukan pada musim lalu jika dia tetap sehat,” kata Nicky Hayden pada crash.net. ■ jak-did

Jumat Pon, 28 Februari 2014

Foto: rtr

Madrid Pesta, Rekor Casillas Putus

SELEBRASI: Ronaldo merangkul Gareth Bale untuk merayakan golnya. Foto: Reuters

Chelsea Hanya Imbang ISTANBUL - Chelsea gagal meraih kemenangan setelah ditahan tuan rumah Galatasaray 1-1 pada leg 1 babak 16 Liga Champions di Stadion Turk Telekom Arena, Kamis (27/2). Chelsea unggul dahulu melalui gol Fernando Torres pada menit ke-9. Akan tetapi, Galatasaray kemudian berhasil membuat gol balasan melalui Aurelien Chedjou ketika pertandingan memasuki menit ke-64. Tak ada lagi gol tambahan di sisa waktu. Hasil itu membuat Chelsea menjadi satu-satunya wakil Inggris yang tidak menelan kekalahan, sekaligus mampu bikin gol, di partai leg pertama babak 16 besar Liga Champions kali ini, menyusul kekalahan Manchester City (0-2 dari Barcelona), Arsenal (0-2 atas Bayern Munich), dan Manchester United (0-2 lawan Olympiakos). Skor 1-1 juga membuat Chelsea akan relatif lebih diunggulkan atas Galatasaray mengingat laga leg kedua mendatang akan dimainkan di Stamford Bridge pada tanggal 18 Maret. Pelatih Chelsea Jose Mourinho menilai para pemainnya punya peluang untuk menyudahi perlawanan Galatasaray usai unggul 1-0. Namun, secara umum Mourinho tetap puas dengan skor akhir 1-1. “Inilah sepakbola Turki, sangat emosional, Galatasaray adalah sebuah klub besar dengan pemain-pemain top. Dan itu tak mudah. Di babak pertama kami punya kans untuk menyudahi permainan, dan saya tidak mengkritik para penyerang kami, tapi mereka punya peluang bikin gol kedua, dan itu bisa saja mengubah permainan,” ucap Mourinho kepada Sky Sports dan dikutip BBC. “Di babak kedua mereka menekan kami, mereka punya full back bernaluri serang dan penyerang tangguh, dan mereka menekan kami. Fernando Torres dan Andre Schurrle dapat masalah di babak kedua, mereka sedikit kelelahan. Tapi kami cukup nyaman sampai kemudian mereka dapat sepak pojok (yang berujung gol),’’ tambahnya. ■ Luar Biasa Mourinho juga mengakui, ia tak bisa mengeluh, setelah mendapat masalah dengan (John Obi) Mikel dan Oscar, dan para pemain lain yang tidak bisa pulih untuk Liga Champions, tapi penampilan para pemain di tempat yang sulit benar-benar luar biasa. ‘’Saya cuma minta 10% dari nuansa yang diberikan stadion ini untuk Galatasaray ketika kami bermain lagi (di Stamford Bridge) dalam tiga pekan,” ucapnya. Pelatih Galatasaray Roberto Mancini sangat puas dengan performa pasukannya. Apalagi pada babak kedua mampu bermain baik dan menyamakan kedudukan. “Pada akhirnya ini menjadi hasil yang bagus, kami harusnya bermain seperti yang kami perlihatkan di babak kedua. Kami tampil terlalu ke dalam di babak pertama.’’ katanya. ■ jak-did

SPORTAINMENT

Penyanyi One Direction Main untuk Doncaster PENYANYI One Direction, Louis Tomlinsin, akan menukar arena-arena musik yang dipadati penonton dengan Stadion Keepmoat pada Rabu (5/3), ketika ia melakukan debut sebagai anggota tim cadangan untuk klub strata kedua Inggris, Doncaster Rovers. “Kami telah menjual lebih dari 4.000 tiket,” kata juru bicara Doncaster, Steve Ettley, seperti dikutip BBC. “Padahal biasanya penjualan tiket untuk pertandingan seperti ini adalah sekitar 100 (tiket).” Pria 22 tahun itu bergabung dengan tim Championship dengan basis non-kontrak pada Agustus, namun ia mengalami cedera pada pertandingan amal yang membuat debutnya tertunda. Tomlinson, yang telah lama menjadi penggemar Doncaster, sekarang akan tampil di pertandingan Final Third Development League melawan Rotherham , dimana hasil penjualan tiket akan diserahkan untuk amal. ■ Foto: rtr Ant-did

GELSENKIRCHEN - Real Madrid tampil perkasa dengan melibas tuan rumah Schalke 6-1 pada leg 1 babak 16 Liga Champions di Stadion Veltins Arena, Kamis (27/2). Madrid sudah unggul dua gol saat pertandingan berjalan 21 menit. Gol-gol tim tamu dilesakkan oleh Karim Benzema (13’) dan Gareth Bale (21’). Di babak kedua, Madrid menambah empat gol lagi. Cristiano Ronaldo mencetak dua gol (52’, 89’), sementara Benzema satu gol (57’) dan Gareth Bale satu gol (69’). Schalke baru bisa membalas di masa injury time. Sepakan Klaas-Jan Huntelaar dari luar kotak penalti menggetarkan gawang Iker Casillas. Meski hanya sebiji gol,

namun gol Jan-Huntelaar ini memutus clean sheet Iker Casillas. Sebelum pertandingan, Casillas tidak pernah kebobolan pada tahun 2014. Gol terakhir yang bersarang di gawang Casillas datang dari Umut Bulut, saat Madrid menang 4-1 atas Galatasaray di Liga Champions, 27 November tahun lalu. Setelah itu, Casillas melalui sembilan pertandingan tanpa sekali pun memungut bola dari dalam gawangnya. Dia selalu mencatat clean sheet pada delapan laga Copa del Rey dan satu laga Liga Champions. Gol dari Huntelaar tersebut membuat rekor clean sheet Casillas terhenti di angka 952 menit. Casillas sudah menjadi kiper dengan catatan clean sheet terpanjang Madrid sejak akhir Januari lalu. Saat itu, dia memecahkan rekor milik Paco Buyo, yang di musim

1994/95 mencatatkan clean sheet sepanjang 658 menit. Selain memegang rekor clean sheet Madrid, Casillas kini juga memegang rekor clean sheet dalam sejarah sepakbola Spanyol. Dia baru saja mematahkan rekor milik eks kiper Atletico Madrid, Abel Resino, yang tak kebobolan selama 924 menit di semua kompetisi pada periode November 1990-Februari 1991. Kemenangan ini juga memutus catatan buruk Madrid kala berlaga di Jerman. Sebelum laga melawan Schalke, Madrid sudah 25 kali melawat ke markas tim Jerman. Namun Los Merengues cuma mencatat satu kemenangan dan 18 kali pulang dengan kekalahan. Satu-satunya kemenangan Madrid di Jerman dicatat di markas Bayer Leverkusen di tahun 2000. Kala itu mereka memetik kemenangan 3-2 atas Leverkusen di fase grup Liga Champions.

Torehan lain juga dicatat oleh Madrid lewat kemenangan 6-1 di markas Schalke ini. Madrid menjadi tim pertama yang mencetak enam gol di laga tandang di Jerman di kompetisi Eropa. Secara keseluruhan dengan hasil ini, Madrid mengantongi keuntungan besar di leg kedua yang akan dimainkan di Santiago Bernabeu pada 19 Maret mendatang. Pelatih Schalke Jens Keller menilai, timnya membuat terlalu banyak kesalahan yang membuat Real Madrid bisa dengan leluasa berpesta gol. “Kami tahu Real akan memanfaatkan ruang yang kami berikan kepada mereka setelah mereka bikin gol pertama dan mereka benar-benar menghukum kami atas setiap kesalahan yang kami lakukan. Kami merupakan sebuah tim muda yang masih perlu banyak belajar di level ini,” kata Keller di BBC.■ jak-did


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Jatim Dukung Jateng SURABAYA - Pencalonan Jateng sebagai tuan rumah PON XX tahun 2020 mendapat respon positif dari jajaran pengurus KONI Jatim. Bahkan, mereka melalui Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung, mendukung secara tertulis pencalonan Jateng. Hal tersebut diungkapkan Plt Ketua Umum KONI Jateng Hartono yang bersama pengurus teras KONI lainnya bersilaturahim sekaligus studi banding. Rombongan pengurus KONI Jateng diterima di Kantor KONI Jatim, Kamis (27/2). Mereka yang menerima, selain Erlangga, ada Ketua Harian Dhimam Abror dan Kabid Organisasi Dedy Suhayadi ‘’Jatim sangat mengapresiasi terhadap pencalonan Jateng. Pak Erlangga dan teman-teman secara tertulis mendukung kami. Kondisi ini melegakan karena sejak awal kami berharap, mendapatkan dukungan dari Jatim,’‘ ujar Hartono, usai silaturahim, Kamis (27/2) malam. SERAHKAN KAOS: Plt Ketua Umum KONI Jateng Hartono (kiri) menyerahkan kaos bertuliskan spirit kesiapan Jateng tuan rumah PON 2020, kepada Ketua Umum KONI Jatim Erlangga Satriagung. ■ Foto: Wisnu Aji

■ Masukan Pada kesem-

patan itu, kata dia, pengurus Jatim banyak memberikan masukan kepada Jateng terkait pencalonan tuan rumah PON. Saran yang penting, misalnya terkait dengan nomor pertandingan yang digelar. Jateng diminta untuk mengedepankan kepentingan olahraga secara nasional, dan mengesampingkan kedaerahan. ‘’Jangan sampai hanya karena tuan rumah PON, lalu seenaknya menentukan nomor-nomor andalannya. Jangan egosektoral, tapi lebih ke nasional. Kalau perlu diperbanyak nomor-nomor yang dipertandingkan di SEA Games. Ini yang oleh Jatim, kami diminta menyosialisasikan ke provinsi-provinsi lain dalam rangka mendapat dukungan,’‘ katanya. Jatim, lanjut dia, juga mengingatkan perlunya pelayanan yang terbaik bagi peserta PON. Jateng diminta memberikan pelayanan terbaik, misalnya perkampungan atletnya dan venue-nya. Jateng perlu berkaca dari pelaksana an PON sebelumnya,’‘ imbuhnya. ■ Jie-did

■ Perbasi Gelar Seleksi Tim PON

Poa Seng Goeng GM Basket Jateng SEMARANG - Pengprov Perbasi (basket) Jateng, bergerak cepat dalam mempersiapkan tim bola basket putra-putri menghadapi PON XIX tahun 2016 mendatang di Jabar. Langkah awal yang dilakukannya yaitu melalui Badan Tim Daerah (BTD) bersama bidang binpres Perbasi, menggulirkan seleksi awal untuk kepentingan tim PON. Menurut Wasekum I Pengprov Perbasi Sukahat, kegiatan dilaksanakan pada Sabtu (1/3) besok di GOR Sahabat Semarang, dipimpin langsung oleh Ketua BTD Pengprov Perbasi Danny Kosasih dibantu tim BTD lain seperti Ronny Widiyanto (sekretaris), Rudy Kurniawan, Yulianto Andi, Xaverius Wiwit (anggota). ‘’Kami telah mengundang 15 atlet putra dan 15 atlet putri potensial kelahiran usia maksimal 1 Januari 1994 hasil pantauan bidang binpres ditambah nantinya peserta atlet kiriman dari Pengkab/ Pengkot se-Jateng,’‘ kata Sukahat di Semarang, Kamis (27/2). Dijelaskan Sukahat yang juga asisten general manager tersebut, Jateng harus lebih siap sejak awal dalam membentuk tim PON putra-putri menghadapi PON 2016 di Jabar. Pasalnya, tingkat persaingan di PON kelak bakal sangat ketat. Dibutuhkan program latihan TC jangka panjang dan pendanaan yang matang.

■ Manajemen Tim Dia mengakui, di PON Jabar akan datang sebagai juara bertahan di sektor putri dan finalis di bagian putra. Mampu mempertahankan medali emas putri dan perak putra di PON XVIII Riau 2012 lalu, kata dia, butuh perjuangan yang keras. ‘’Tugas berat menanti kita. PON memang masih dua tahun lagi, tapi

tantangan ke depan, menuntut kami untuk mempersiapkan tim sejak awal,’‘ kata mantan manajer tim putra PON 2012 itu. Di bagian lain, Kabid Binpres Pengprov Perbasi Ronny Widiyanto menjelaskan, Perbasi telah membentuk manajemen tim untuk kepentingan PON 2016. Untuk posisi General Manager dipegang Poa Seng Goeng dibantu Sukahat, sedangkan manajer tim putra dipercayakan ke Andika Bastian Kosasih dan manajer tim putri David Song. ‘’Perbasi melalui Pak Bambang (Ketua Perbasi Bambang Wuragil) baru menetapkan manajemen tim belum menentukan pelatih dan ofisial,’‘ kata Ronny. ■ Jie-did

Daftar Peserta Seleksi: Putra: Liem Indra Wijaya, Kevin Andrew, Clive Ardian Halim, Daniel Anggoro, Ricky Sanjaya (Kota Semarang, Ricko Aditya, Lintang Bawono, Dika, Otniel Calvino (Kota Surakarta), Nuke Tri Saputra (Kabupaten Pati), Ardian Ariadi (Kota Salatiga), Andrea Andriano, Raymond Permata (Kota Magelang), Govinda Julian (Kabupaten Rembang) dan Yohanes Suprapto (Kabupaten Kudus). Putri: Yuni Anggraeni, Mariam Ulfah, Taranira Widasari, Katherine Chandra, Chelly Marcelina, Dyah Lestari (Kota Semarang), Federika Bella, Poppy Paramitha (Kota Magelang), Dewi Putri Sungging (Kabupaten Semarang), Nicky Tiffany, Annisa Wulansari, Elsa Silvia (Kota Surakarta), Victoria Evangelista (Kota Salatiga), Ishna Rahmi (Kabupaten Brebes) dan Lophy Mora (Kabupaten Pati).

Tatik Susah Payah Jadi Juara SEMARANG - Petinju yang dipanggil numbangkan Maeli Shofa (Kota Tega) 4-2. junior putri, Devi Rista (Naga Mas RemPusat Pendidikan dan Latihan Pelajar bang) unggul atas Nita Rahmaningrum (PPLP) Jateng, Tatik Lestari (Kabupaten ■ Semi Final (Sragen B) dengan RSC ronde pertama. SeDi kelas 49 kg junior yang masih menyi lanjutnya, dia akan menghadapi Tharisa Blora) harus bersusah untuk menjadi juara dalam Kejurprov Tinju Amatir Pela- sakan partai final, Emilia DP (SMPN 1 Dea (SMP Pangudiluhur Ambarawa) yang jar Jateng 2014 di Lapangan Tennis Indoor Teras Boyolali) di semi final menang atas menang RSC ronde pertama atas Rizky Nafa Shita D (Kabupaten Grobogan) 7-2. Annisya (Sragen). Gelora Jatidiri, Semarang, Kamis (27/2). Di final kelas 54 kg junior putri, di Dia akan ditantang Serly Rosiana (Sukoronde pertama Tatik sempat unggul 2-0 harjo) yang mengalahkan Aprilia Agustin ■ Lapis Ketiga Kabid Binpres Pertina Jateng Himawan atas lawannya Melania W Novitasari (Sa- (Naga Ulung Semarang) di semi final mengakui, animo Kejurprov memang sana Jagal Abilowo Salatiga). Namun di dengan kemenangan angka 9-5. di luar dugaan. Namun berdasarDi semi final kelas 42 kg ronde kedua, Melania membayangi dekan catatannya, masih sebagian ngan skor 2-3. Pada ronde terakhir, adik besar belum kelihatan power mantan petinju PON, Fransiska Wahyu, dan speed-nya. ‘’Bertinju tak haitu bisa mengimbangi permainan Tatik nya memainkan taktik saja, tapi dan skor berakhir 3-3. Karena agresivikualitas pukulan dengan power, tas dan dominasi, Tatik dinyatakan speed serta kemampuan endujuara. rance juga penting,’‘ katanya. Sayang, jejak Tatik tak Dari hasil Kejurprov, kadiikuti petinju PPLP lainta dia, tim pemandu bakat nya Nadia Oktavani yang terdiri atas tujuh (Kota Tegal). Di final orang memang akan kelas 48 kg junior pumenjaring sejumlah natri, Nadia ditundukma untuk dimasukkan kan Indriana DT (Nake PPLP. ga Mas Rembang) Dijelaskan dia, tim dengan angka telak tujuh yang beranggota0-8. kan dirinya, Sudarsono, Gelar juara kelas Tohir Sandirjo, Soedjat51 kg junior putri miko, Par lindungan milik Khoirun NiManik, Muhar Sutan sa (Kota Pekalondan Yoshia Pujiono gan) usai di final akan menyiapkan tiga lamenaklukkan pis pembinaan yaitu elit, Willy Romadhon madya dan ketiga. (SSBC Banjarne‘’Lapis elit adalah atlet gara) dengan Pelatda, madya adalah angka 10-1. petinju non-pelajar taCitra Ayu pi masih kalah dari (Kabupaten Peelit dan ketiga adalah malang) menjadi GAGAL KE FINAL: Petinju Kabupaten Grobogan Nafa Shita Devani atlet PPLP ini,’‘ katerbaik di kelas 57 (kiri) saat menghadapi Emilia Dwi Pratiwi (SMPN 1 Teras Boyolali) di tanya. ■ Jie-did kg junior putri, setesemi final kelas 49 kg junior putri. Dalam pertandingan itu, Nafa lah di laga puncak mekalah dan gagal ke final. ■ Foto: Wisnu Aji

Poa Seng Goeng Foto: Wisnu Aji

Tantowi/Butet Ingin Hattrick JAKARTA - Pasangan ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, tertekad meraih hattrick juara pada All England Super Series Premier 2014 di Birmingham Inggris, 4-9 Maret mendatang. “Kami ingin hattrick. Kami tidak akan menggebu-gebu seperti kejuaraan-kejuaraan sebelumnya yang berdampak pada hasil kurang baik. Berkaca hasil itu, kami akan bermain tanpa beban yang jauh lebih baik,” kata Liliyana Natsir di Pelatnas Cipayung Jakarta, Kamis (27/2). Menurut dia, dirinya bersama Tontowi memang mempunyai peluang untuk kembali meraih juara. Apalagi beban tahun ini lebih ringan dibandingkan pada All England 2013. Kondisi ini akan dimanfaatkan dengan baik. Pada All England 2013 pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir memang jadi tumpuan Indonesia. Namun untuk tahun ini beban mereka berkurang setelah ada pasangan ganda rangking satu dunia yaitu Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang juga jadi andalan. “Beban sekarang lebih terbagi. Ada ganda putra yang ditargetkan menjadi juara. Kami berharap semuanya bisa berhasil,” kata atlet yang akrab dipanggl Butet itu. Sementara itu, Sekjen PP PBSI Anton Subowo mengatakan bahwa pihaknya berharap semua pemain yang dikirim bisa meraih hasil yang terbaik. Ganda campuran ini merupakan salah satu atlet yang ditargetkan meraih medali. “Sudah saatnya Indonesia bangkit lagi. Juara merupakan suatu kebanggaan. Jadi semua pemain harus maksimal,” katanya. ■ Ant-did

Berikut Daftar Wakil Indonesia: Tunggal Putra: 1. Tommy Sugiarto 2. Sony Dwi Kuncoro 3. Dionysius Hayom Rumbaka 4. Wisnu Yuli Prasetyo 5. Andre Kurniawan Tedjono Tunggal Putri: 1. Linda Wenifanetri 2. Bellaetrix Manuputy Ganda Putra: 1. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan 2. Rian Agung Saputro/Angga Pratama 3. Berry Angriawan/Ricky Karanda Suwardi 4. Wahyu Nayaka/Ade Yusuf Santoso 5. Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon Ganda Putri: 1. Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari 2. Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah 3. Della Destiara Haris/Anggia Shitta Awanda 4. Pia Zebadiah/Rizki Amelia Pradipta Ganda Campuran: 1. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir 2. Riky Widianto/Richi Puspita Dili 3. Praveen Jordan/Debby Susanto 4. Irfan Fadhilah/Weni Anggraini 5. Markis Kido/Pia Zebadiah 6. Marcus Fernaldi Gideon/Rizki Amelia Pradipta Pelatih: 1. Joko Suprianto (tunggal putra) 2. Marlev Mario Mainaky (tunggal putri) 3. Herry Iman Pierngadi (ganda putra) 4. Endra Mulyajaya (ganda putri) 5. Edwin Iriawan (ganda campura)


Ditunggu Timnas Senior TIM pelatih Timnas Senior masih menunggu kedatangan pemain Persipura Imanuel Wanggai, yang belum hadir sampai latihan kemarin. Hujan yang mengguyur kawasan Karawaci, Tangerang sejak Kamis pagi (27/2) tak menyurutkan semangat para punggawa tim nasional Indonesia untuk tetap berlatih di lapangan Sekolah Pelita Harapan. “Hari ini kami latihan taktis lagi. Sayangnya, hari ini hujan lumayan deras tapi hal itu tidak menjadi masalah. Kita tidak terbuat dari gula,” jelas Alfred Riedl. ■ Ant-did

Jumat Pon, 28 Februari 2014

Tinggal Cari Dua Striker SEMARANG - PSIS (Semarang) akhirnya mengikat Safrudin Tahar yang baru beberapa hari bergabung. Safrudin yang menempati pos stopper akan melengkapi kekuatan lini belakang tim dan menjadi pemain ke 21 yang resmi berkaos PSIS. Seperti dikatakan Manajer Tim PSIS, Wahyu Winarto, setelah mendapatkan rekomendasi dari tim pelatih, manajemen tidak perlu berlama-lama dan langsung melakukan negosiasi serta tanda tangan kontrak dengan pemain kelahiran Ternate, 13 Desember 1993 ini.

memperkuat Timnas U-23,’’ tambah Liluk.

‘’Safrudin Tahar akhirnya deal dan resmi kami kontrak setelah sebelumnya pelatih memberikan rekomendasi,’’ kata Wahyu Winarto, Kamis (27/2) usai tanda tangan kontrak dengan Safrudin Tahar di Sekretariat PSIS, Kompleks Stadion Citarum, Semarang. Wahyu Winarto yang biasa dipanggil Liluk itu berharap, masuknya Safrudin Tahar bisa menambah kekuatan PSIS secara teknis pada kompetisi nanti. Apalagi kualitas permainan eks PSMS (Medan) dan PSM (Makassar) ini sudah terlihat ketika dalam laga uji coba PSIS melawan PSIS Amatir Selasa (25/2) lalu. ‘’Untuk masalah teknis dia memang cukup baik dan tim pelatih memutuskan memberikan rekomendasi kepada manajemen. Dia juga masih muda dan pengalaman membela di beberapa tim Divisi Utama cukup banyak. Terlebih dia pernah

■ Batal Dengan resminya Safrudin Tahar bergabung bersama PSIS, tim asuhan Eko Riyadi itu tinggal mencari dua striker yaitu satu lokal dan satu asing. Untuk striker asing manajemen masih terus berkomunikasi dengan beberapa agen pemain asing. Sedangkan untuk striker lokal yang rencananya akan membidik striker senior I Made Wirahadi tidak jadi dilakukan. Seperti diketahui, PSIS sempat melirik mantan striker Persijap itu. Tapi karena berbagai pertimbangan akhirnya tidak jadi direkrut. Sebelumnya manajemen masih berkomunikasi dengan I Made Wirahadi untuk segera merapat bersama PSIS. ■ jak-did

Fauzan Dkk Masih Sering ’Ngentengke’ SEMARANG Pelatih PSIS (Semarang) Eko Riyadi m e n gatakan, tim asuhannya masih terkesan memandang sebelah mata tim lawan. Ini mental yang harus di buang jauh-jauh karena ini bisa membahayakan tim. Penilaian itu terungkap saat rapat evaluasi tim pelatih dengan manajemen di Sekretariat tim PSIS Kompleks Stadion Citarum, Semarang, Kamis (27/2). Menurut Eko itu bisa ter-

BERI ARAHAN: Pelatih Fisik Ahmad Shoffianto (kiri)tengah memberikan arahan pada pemainnya dalam latihan fitnes di Fitnes Centre Jatidiri, Se­ marang, kemarin. ■ Foto: Didik SP

Persis Dipermalukan Martapura SOLO - Tim tuan rumah Persis (Solo) dipermalukan Martapura FC, Kalimantan Selatan, dengan skor 1-2 pada pertandingan uji coba di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/2) petang. Tim tuan rumah lebih dahulu kebobolan pada menit ke35 melalui tendangan Joko Prayitno sehingga mengubah kedudukan menjadi 0-1 untuk Martapura. Persis kembali kebobolan yang kedua pada menit ke-44 melalui Joko Prayitno yang lolos kembali dari penjagaan pemain belakang tim tuan rumah. Joko yang hanya berhadapan dengan kiper Johan, langsung melesakkan bola ke arah gawang dan masuk sehingga kedudukan menjadi 0-2. Untungnya di babak kedua Persis langsung menggantikan empat pemainnya Ferryanto

menggantikan Yanuar, Roby Fajar menggantikan Bayu Nugroho, Marcelo Cirelli menggantikan Fandi Edy, dan Tinton Suharto menggantikan Akbar Riansyah. Persis yang memasukan pemain baru tersebut membuat permainan menjadi hidup. Persis mendapat hadiah tendangan penalti pada menit ke-65 karena Tinton yang lolos dari penjagaan dilanggar di dalam kotak penalti. Kapten Ferryanto yang mengambil eksekusi tendangan penalti memanfaatkan dengan baik.

■ Puas Pelatih Martapura FC Frans Sinatra mengatakan, bahwa pihaknya puas dengan permainan anak asuhnya yang mau bekerja untuk memenangi pertandingan melawan tuan rumah.

“Kami pada babak pertama mengandalkan serangan balik dan berhasil menyarangkan dua gol ke gawang Persis. Kami babak kedua mampu mengimbangi dan keluar dari tekanan tim tuan rumah,” katanya. Sedangkan Pelatih Persis, Widiyantoro menjelaskan, bahwa pihaknya tidak melihat berapa skor akhir, tetapi melakukan rotasi pemain untuk memberikan kesempatan pemain yang belum pernah diturunkan dalam uji coba. Mereka bermain cukup bagus meski hasilnya kalah. “Kami justru simpatik dengan suporter Pasoepati yang mendukung dan memberikan motivasi kepada Persis dengan baik meski tim kesayanganya kalah melawan Martapura,” kata Widiyantoro.■ Ant-did

lihat ketika PSIS melakukan uji coba melawan PSIS Amatir, Selasa (25/2) lalu yang berakhir dengan kemenangan PSIS dengan skor 2-1. ‘’Dari uji coba kemarin memang permainan seperti tidak berkembang. Mungkin anak-anak seperti ngentengke (Anggap enteng) tim lawan. Kami juga sudah menanyakan kepada pemain, apa mungkin juga karena kecapekan karena sebelumnya latihan fisik,’’ kata Eko Riyadi usai evaluasi. Secara permainan PSIS di babak pertama kurang berkembang dan sempat tertinggal dahulu satu gol oleh PSIS Amatir.

■ Agenda Oleh karenanya, PSIS mengagendakan beberapa laga uji coba lagi melawan tim selevel untuk persiapan tim menghadapi kompetisi Divisi Utama yang akan dimulai 15 April mendatang. Manajer Tim PSIS, Wahyu Winarto dalam kesempatan itu mengemukakan, agenda jadwal uji coba sudah disusun oleh pihaknya, dan tinggal mencari tim lawan yang selevel.

‘’Ada agenda uji coba yaitu 8 Maret, 15 Maret, 22 Maret, dan 29 Maret. Tapi kami masih mencari tim lawan yang selevel dan berada di Divisi Utama,’’ kata Wahyu Winarto, Kamis (27/2) usai memantau latihan di Stadion Jatidiri, Semarang. Sedangkan untuk tim lawan, pihaknya memang sudah melakukan komunikasi dengan beberapa tim. Mereka antara lain tim Persires (Rengat), PSGC (Galuh Ciamis), Persepar (Palangkaraya), PSBI (Blitar), dan PPSM (Medan). ‘’Kami masih terus melakukan komunikasi dengan beberapa tim. Ada beberapa pandangan seperti Persires, PSGC dan Persepar. Tapi kami akan membicarakan lagi dengan manajemen,’’ tambah Wahyu yang biasa dipanggil Liluk ini. Dalam latihan kemarin sendiri, PSIS hanya berlatih ringan di sore hari, setelah sebelumnya di sesi latihan pagi, mereka latihan fitnes. Rencananya, latihan besi ini akan dirutinkan guna menyiapkan kondish para pemain. ■ Jak-Did

Rawan, Pemain Persiku Belum Dikontrak KUDUS – Krisis keuangan yang melanda Persiku (Kudus) di masa persiapan kompetisi, nampaknya cukup mengkhawatirkan. Pasalnya, hingga kini para pemain belum diikat kontrak secara pasti oleh manajemen. Jika hal tersebut dibiarkan, dikhawatirkan para pemain yang sudah berlatih justru akan hengkang ke tim lain. Kondisi tersebut cukup dikeluhkan jajaran pelatih tim berjuluk Macan Muria. Asisten Pelatih Widhoro Heriyanto mengaku kalau ancaman hengkangnya para pemain akan selalu ada. ”Memang ancaman tersebut akan selalu ada jika manajemen tidak segera bertindak,” tandas Widhoro, Kamis (27/2) kemarin. Meski demikian, menurut Widhoro, saat ini kondisi tim

masih cenderung kondusif. Para pemain masih berlatih sebagaimana biasanya. Apalagi, Persiku juga berencana akan ambil bagian dalam turnamen segitiga yang digelar oleh PSCS (Cilacap) awal bulan depan. ”Sejauh ini tim tetap kondusif. Para pemain menjalani latihan dengan enjoy,” katanya. Belum dikontraknya para pemain salah satunya memang diakibatkan krisis keuangan yang terjadi akibat minimnya sponsor yang masuk. Tim pelatih bisa memahami kondisi ini, mengingat, manajemen saat ini memang tengah memeras otak dan keringat untuk mencari dana operasional.

■ Pendekatan Personal Dia menambahkan, tim pelatih juga terus melakukan pendekatan personal kepada

para pemain. Ini menjadi salah satu upaya untuk menjaga agar tim tetap kondusif. ”Kami menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen. Tugas kami di lapangan lebih pada mengasah kualitas pemain serta menyiapkan tim menuju kompetisi,” terang dia. Widhoro mengungkapkan, sebenarnya tim pelatih sudah memiliki gambaran awal kerangka tim Persiku. Namun, untuk kepastian mengenai status para pemain tersebut, tentu masih menunggu kabar dari manajemen. Saat ini, Persiku dihuni 21 pemain. Dari jumlah tersebut, sedikitnya tujuh pemain merupakan produk lokal Kudus. Keberadaan para pemain lokal ini diharapkan mampu memberikan warna tersendiri bagi tim.■ tom-did

Cucu dan Boy Dicoba Lawan Persibat JEPARA - Persijap (Jepara), Jumat (28/2) sore ini akan melakukan uji tanding melawan tim Persibat (Batang). Pertandingan yang akan digelar di Stadion GBK Jepara ini akan menjadi ajang bagi kedua tim untuk mencoba kualitas permainan mereka. Persijap menjadikan uji coba ini sebagai bagian persiapan mereka menghadapi Persik Kediri (10/3). Sedangkan Persibat, menjadikan uji coba ini sebagai bagian persiapan mereka menuju pentas Liga Amatir Nusantara. Pelatih Persijap Raja Isa menyatakan, pihaknya akan menggunakan kesempatan beruji-coba dengan Persibat ini dengan sebaik-baiknya. Persibat menurutnya tetap merupakan salah satu tim yang memiliki kualitas bagus. Pihaknya mengaku, sangat beruntung dalam masa persiapan ini bisa melakukan kerja sama dengan mereka. “Ini tentu akan menjadi ke-

sempatan sangat berharga dalam usaha meningkatkan kemampuan permainan Persijap. Nanti semua rencana tentang taktik strategi akan dicoba dalam kesempatan ini,” ujar Raja Isa di Stadion GBK, Kamis (27/2). Menyusul disahkannya tujuh pemain Persijap oleh PSSI, Raja Isa memang berkepentingan untuk mencoba komposisi pemainnya yang baru. Mereka yang sebelumnya tidak bisa bermain akan dicoba untuk mendapatkan keserasian, harmonisasi dan komunikasi dalam bermain. Paling tidak tujuh pemain yang sebelumnya belum pernah bermain di pentas ISL akan mendapatkan kesempatan melakukan adaptasi permainan.

■ Pemain Korea Sementara itu CEO Persijap, M Said Basalamah menyatakan, pada ujicoba melawan Persibat, pihaknya akan mencoba setidaknya tiga pemain. Dua pemain

lokal yang dipastikan akan dicoba adalah Cucu Hidayat dan Boy Jati Asmara. Sedangkan satu pemain lain adalah pemain asing asal Korea Selatan yang belum bisa disebutkan namanya. Tiga pemain ini akan dicoba, sebelum nantinya diputuskan untuk dipakai atau tidak. “Sebenarnya ada dua pemain asing yang direncanakan bisa dicoba bermain saat menghadapi Persibat. Namun satu pemain asing masih belum pasti. Jika besok tiba di Jepara, ya tetap akan kami coba,” ujar Basalamah, Kamis (27/2) di Stadion GBK Jepara. Evaldo Silva dkk sendiri sampai kemarin masih terus menjalani latihan keras di Stadion GBK Jepara. Kemarin setidaknya sudah menjadi hari ke-4 mereka harus menjalani latihan siang mulai pukul 14.00 WIB. Latihan dengan cuaca panas ini dipilih Raja Isa untuk mening LATIHAN RUTIN: Kapten Tim Persijap Evaldo Silva menghalau bola dalam sesi latihan timnya, Kamis katkan kemampuan fisik (27/2). Sore ini Evaldo dkk dijadwalkan akan menghadapi Persibat, dalam partai uji coba di Stadion GBK para pemainnya. ■ dis-did Jepara. ■ Foto: Budi Santoso


Jumat Pon, 28 Februari 2014

PT.NAJAH,UMROH TURKI,AQSHO 15Hr, Pswt.Lsng.Medinah (Sdh ada Group 34Jemaah) Brngkt Tgl.27Maret-14 Reguler 23-Maret-14. 10Hari. Hub: 76744010/ 76745612/ 081325702228

SOLUSI KartuKredit/KTA,StopBunga PlunsnDisc30-50%, CclnSsuaiKmpuan Legal. Khair:089626519449, Mardian:081952840118, Novi:085751729777 PLG 28 B27

PLG 28 B27

JL:LODER, BEGU,FORKLIFT 110 TON Hub: 081 127 1069,Bs Kredit 1-3Th

TRIMITRA TOUR Umroh 18 Maret Dan 16 April Langsung Madinah $1.950 Telp: 024-3584935 PLG 28 B27

PLG 28 B27

JUAL: EXCAVATOR PC 200 - 5 Th 95 Hub: KdMunduLama1B T.085866562000 PLG 28 B27

BUKA24JAMPASTIDAPATTERMURAH TiketPswt,Kreta,Htl.Cendrawasih17 T.024 3559 678/081 2287 7758

SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27,31,35,39,55,65 Seat 2012 Sewa Non AC Dpt AC Ekonomi.Hub: 024-70112889/ 70445558/6718303-4

PLG 28 B27

PRAKTIS SPECIALCANOPI,F.GATE, Pagar,K.Alm,T.Putar.Hub:Jl.Gajah Raya No.7A Ph.024-6710938(DpnBRI) PLG 28 B27

BAJA RINGAN ANJASA Jual BATANGAN &PemasanganBerkwalitas.HrgPabrik Hub:(024) 70177774/ 081226567899 PLG 28 B27

R.DOOR Rp.200rb ,CANOPY, GALVALUM FGate,TKrey”Hidayah” 024-70228750

STNK:H.5808.ACG An Usaid iuwash Jl.Agung No.38A Rt6/1 Smg

23 Rent Car INOVA,NEW AVANZA, Xenia Xi,Bs Stir Sendiri.3512924

PLG 28 B2 PLG 28 B27

IG RENT INOVA,AVZ,JokMbTechBrsih Mulai 200rb-8509392/ 082133186285 PLG 28 B27

PRIMA Inv,Avz,Xna,Luxio,Pick Up BsStir Sdr:70329090/ 081325269090 PLG 28 B27

- TOUR/TRAVEL TS TRAVEL: SMG-PWKT 85rb, SMG-YK 55rb,Ph.6921059, 33059888,6709958 8882426259 PLG 28 B27

PLG 28 B27

TRIPLEK BEGESTING/COR Mrh Ready Uk9,12,18ml: 081325606998/ 7620028

BPKB:H.8976.BG An VG.Sri Rejeki Jl.Bukit Kelapa Kopyor VI/3 Smg PLG 28 B2

STNK:H.3385.MW An Fanni Kusrini Jl.Rorojonggrang Tmr XIII/50Smg PLG 28 B2

Hlg STNK:Daihatsu No.996515 AnSuyoto Gedungbatu Tmr Rt1/7 Smg PLG 28 B2

Hlg:STNK H.2409.TW An Prayitno Jl.Srinindito Brt Rt10 Smg

PLG 28 B2

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B2

Hlg:STNK H.3224.ZF An Chomsa Umar Makrup Semarang HILANG STNK H-4955-CW, AN:MUCHLISIN, Hub: 0878328665230

ADITCON JAYA PAGAR BETON. TrmPsg+ JL.PlgMurah 70970738/ 085745956278 ANUGRAH PAGAR BETON.Trm Psg+Jual PalingMurah: 0246590084/70960800

STNK:H.7783.KH An Esti Komaedah Jl.Bintoro VII No.11 A Smg

PLG 28 B2

BINTANG JAYA KACA,KUSEN ALM,Pntu Etalase,FGate, RDoor, ACP. 70463389

PLG 28 B27

PLG 28 B2

PLG 28 B27

BUTUH DANA CASH? Titipkan HP/ Laptop,Kendaraan Bermotor+ BPKB Ke Tempat Kami,Dijamin Nilai Hrg Lbh Tinggi.Gajah Raya. 0246720699 PLG 28 B27

1JamCairBPKB Roda2/4TnpPot AdmByr 1/2 Angsrn.T:70630120/ 0819674507

PLG 28 B27

PLG 28 B27

BUTUH DANA 1JAM CAIR Tidak Ribet TanpaSurve,BPKB Aman08731000058 PLG 28 B27

1JAM PASTI CAIR,BPKB,GkRibet, Pin 2A19A9A4,70865901/ 081228888901

HLNG:STNK Vario H6000IQ, Dimas P. Pradoto,TmWlogito18081390838280 PLG 28 B27

HILANG STNK H-3802-EP, AN.YANUARI ASHAR,Jl.Sawah Besar I Rt5/2 SMG PLG 28 B27

HLNG Srtfikt Tnh HM No.02473 AN: Wiworo. WonosariRt6/9 Ngaliyan,Smg PLG 28 B27

HLG STNK H-3617-BZ An.ALOYSIUS PASIDI.Gedongsongo Brt Rt1/2 SMG PLG 28 B27

PLG 28 B27

- JASA PROPERTY CANDIPAWON 1 BgnBr/Renov RmhTgl/ Kntr/Villa & ME equip. 0811272372 - PENGIRIMAN BARANG -

PLG 28 B27

PLG 28 B27

DBTHKN SGR OPERATOR SPBU.Syrt: Wnt,Single,18-24th, Pddkn Min.SMA Sanggup Kerja Shift,Dom.Sekitar Lok.Krm Lam Lgkp:SPBU 44.501.20 Jl.Abdulrachman Saleh Semarang PLG 28 B27

PMDN MEMBUTUHKAN TENAGA KERJA Untuk Bidang Administrasi dan Promosi,Minimal Lulus SMK/SMA Usia Maximal 35 Tahun Hub:089682998105 PLG 28 B27

DIBUTUHKAN: Segera Supervisor Cleaning Service min.D3,Adm Umum min.D3 -Pelaksana Cleaning Service min.SLTP sederajat u/Area Semarang.Bawa Lamaran ke: PT.Dharma Karya Persada Utama. Jl.Kembang Jeruk VI/9 Tlogosari Smg. Langsung kerja. Telp.6709578 PLG 28 B27

DCARI: Marketing Lk,D3/S1 Fresh Graduated.Semua Jurusan,Single, Siap Kerja Keras,Ulet&Tekun.Fas: Gaji,UM,Komisi,Bonus,Pulsa.Lmra n Kirim:PT Sinar Kota,Jl.Lamper Tengah Raya No.424 Semarang PLG 28 B27

KESEMPATAN EMAS KERJA PENDIDIKAN & PELATIHAN Satpam GADA PRATAMA. Syarat: Min.SLTA, Tidak Bertato, TB:169cm.Lulus Langsung Kerja. Hub:PT.BSP(Tohir) 081903120369, (L.Widodo)081914564577.Buktikan! PLG 28 B27

BTH SGR KRYWN/TI Bag.Prod Finishing,minSLTA/Sdj.Dtg Lsg 3 Mrt’14 Pk.10 di PT.Indobul Mitra, Jl.Terboyo Megah Gg XI/2 Smg (blk Terminal Terboyo) 6583652/ 085226197779 PLG 28 B27

PLG 28 B27

SRT MOVERS JASA PINDAHAN,PACKING Trucking Indonesia & Int’I.024- 761 8570 /9107 3351/ 081390247559

B PRODUCTION MANAGEMENT ARTIS Bth:Staf Promo EventPencari Bakat.Pddkn Min SMU Diutmkan Pny Motor+Sim C,Fas Gaji Pokok+ Uang Mkan,Info Call 02470964971

200 Gadis/Janda Cr Suami 30-55th Islam,Kristn,Ktolik.081931982794

- TAILOR -

PLG 28 B27

ALEX’S TAILOR & TEXTILE IMPORT Discount Gedee Kain + Jasa Jahit PeteronganPlaza B.6,T.8413356 Sm PLG 28 B27

- SERVIS (PANGGILAN) -

Ksmptn Mjd Guru TK/PG/PAUD ikut Diklat Guru,Krjsm UT,Dpt Srtfkt Bantu Pnmptn. T:7474566/ 081225237639 PLG 28 B27

CARI: 1.DriverKanvas,SimB1, Pria. 2.Sales,PriaPglmBidConsumerGoods PnyMtrSdr. Lam: Jl.Madukoro Blok C No.39-41(PergudanganMadukoro)Smg PLG 28 B27

SERV KILAT Mrh&Grnsi 24jam AC, AC JetPump,Kulkas,M.Cuci, P.Air,Disp W.Heater,Buat Sumur Bor D/L.Kota 024-358478870991292 Jl.Dr.Cipto PLG 28 B27

“SPESIALIS” - - - - AHLI AC AC Kulkas,M.Cuci- - - - Ph.7624896 Fax.7614239 Panggil Murah Grnsi! PLG 28 B27

SONY,TOSHIBA SHARP,LG, POLYTRON. Service TV Lsg Jadi (024)70100075 PLG 28 B27

- SIM/STNK/MUTASI -

AHLI PASANG ANTENA TV(125rb) Dpt 1Ant,Kbl,Jek,Psng,Agen(CCTV 4jt) (Parabola 1jt)(Indovision 149rb) Grnsi 024-70432233/ 081399138205 PLG 28 B27

CV.INTI TEHNIK PrsewanAC,FanCool GensetJB/TT/ServicPgglnAC. Pandanaran 39A:84481728313169-8442535 PLG 28 B27

URUS PERP STNK, SIM,KIR,MUTASI Kdmundu Ry Lama No.3, T.70546872 PLG 28 B27

- SIUP/NPWP/TDP/TDR PUTRA Jasa UD,CV,PT,SIUP, TDP, IMB HO,Paspor.Call:08986771000 PLG 28 B27

OL GROUP: CV,PT,Yay,Kop, KITAS, Passp,IMB,HO.T:8419975/70866977

4 AC ChangHong 1PK @ 1,2Jt;2 AC 2 PK @ 1,5Jt 90%.Unit Saja 7039 3424

RODAMAS KRS LIMBAH WC Mobil Baru TdkBau,MsnOtmts, Dlm&LrKota,H.Lbr Bk (024) 8505943/70721444/74036663 PLG 28 B27

CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin Cepat,Bersih&Memuaskan Hub:(024)3542653 - 3562498 PLG 28 B27

SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X. Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980. T:024-6722939/76729596 PLG 28 B27

SEDOT WC MAMPET WASTAFEL, Sal.Got TnpBongkarGrsi. 70119712-70113454 PLG 28 B27

SEDOT WC&LIMBAH Mobil Baru,Jujur MurahTdkBau: 7608717/081228770338 PLG 28 B27

LALA SEDOT WC SERVIS BAGUS MURAH Dlm&LuarKota TiapHari.024-3552411

MATRIX PARABOLA DIGITAL: Psg Baru Servis:Segala Parabola 70080024 PLG 28 B27

DIBELI TV,LCD,AC,KULKAS, ALAT RMH Tgga,SglKondsi, T.70867173 LsgDtg PLG 28 B27

TOKO PARABOLA Jl.Hasanudin G 3 Psg/Servs/YesTV/Indovsn70889950

PLG 28 B27

SEWA AC GENSET CV.CAKRA FanCooler.T.024-6710498/ 70220320 PLG 28 B27

PANASAT PRBL HDBonusFilmBluray3D Dws,DLL -08122515653 Seroja II/3 PLG 28 B27

T.70237747 Dibeli TV,LCD,PS2, PSP NDS,AC,Klks,Alt Rmhtg.SglKondisi PLG 28 B27

DIBELI TV,LCD,AC,KULKAS, ALAT RMH Tgga,SglKondsi, T.70131411 LsgDtg PLG 28 B27

PLG 28 B27

- TELEPON -

PLG 28 B27

KOS Pa/Pi,Psutri(Sah)AC/FanGrsPanda Brt1/24:6713525/ 081325667866 PLG 28 B27

GRIYA LAVENDER EXECUTIVE.Fas AC, TV,KM Dalam,TV Kabel, Wifi, CCTV Hub: 02470521959 /0812 9137 1016 PLG 28 B27

KOST EXCTV Bgn Baru AC, KMDlm, Fas Lkp,Parkir Ls,Majapahit. 70705042 PLG 28 B27

DIJUAL MIE REMUK/SISA PRODUKSI: Dlm Jumlah Bsr,KW1 /KW2 /Makanan Ternak (Silahkan Pilih).Lsg DtgDilihat DiTmpt Hub: Bp.Thomas,diPT.GSA Jl. Ry. Mangkang Km.17,5SMG PLG 28 B5

DIBELI SEMUA BARANG YANG SUDAH Tidak Terpakai 70659728 Siong Ki PLG 28 B27

JL BAKSO SAPI & AYAM Daging Asli Min.50Bj”bs Diantar”02470030333 PLG 28 B27

ACCU MOBIL NS40=295,NS60=335, NS70=435TTSmgIndahE2/1270309696 Spc FilterAirRmhKtrHtl,RS,AtsKrh Bau,KprDll.081325625611/70425050 PLG 28 B27

JUAL CUCI GUDANG,DISPERSE DYES, DirectDyes,BasicDyes. 08157700036 PLG 28 B27

JUAL SGR MURAH Paket Isi Ulang Air Minum SiapPakai. 081901828886 PLG 28 B27

(95)91166661_98999_ 89000_ 168000 (95)70997098_78777_ 70678067_ 5758 XL(95) 0817215262_5220_ 5207_5227 IM3(95)757888_ 57999_ 755888_55999 (95) 081 327789799_ 789798: 91234568 PLG 28 B27

BELI BB/TAB/iPHONE Pin:24C37E2D Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000 PLG 28 B27

DIBELI HP/BB/TAB Pin 32531DD3 (024)70000946 / 085 640 222 999 PLG 28 B27

PLG 28 B27

DICARI:SOPIR Pribadi,Pengalaman Bs Manual/Matic,Domisili Smg Tmr Telp:70381208 PLG 28 B27

BTH SALES Pria SMA Max27th SIM C Lmrn ke Kawasan Industri Candi Blok 10A No.12A Krapyak Smg PLG 28 B27

BTH SGR WAITER/S,KASIR,AST. DAPUR Diutmkn Pria,Jujur, Tngjwb, KrjKrs Min. SMA, Max:30th,Gapok, UM,Bonus Target.Kirim Lamaran Ke:Jl.Prof. Sudarto No.57A Tembalang SMG PLG 28 B27

KERJA diKAPAL PESIAR ANDA Bs Dpt Plhn Juta/Bln&Jln2 Keluar Negeri Gratis, Hub:LPP Graha Wisata,Jl. KH.Ahmad Dahlan 23 Smg.T:8413623 PLG 28 B27

DEALER HONDA KARYA REJEKI Mbthkn Marketing,P/W,PyMtrSdr, Keinginan Maju, Fas:GP,Insentif JenjangKarir Intrv:UpBpHarno, MT.Haryono822smg PLG 28 B27

PLG 28 B27

- KOMPUTER -

PLG 28 B27

KJKS BMT HUDATAMA Mlyn Simp & Tlgn Haji&Umroh dgn Bagi Hasil 8-9%, Jg Mlyn Simp Berjangka Prioritas Bagi Hasil 13-14%. T:024 8509250; 081 225 047 769; 082 137 185 843

PLG 28 B27

PLG 28 B27

CCTV PASTI GAJAHMADA 180A,Smg. T.70108111,70445858

DIBELI LAPTOPMU SglKndsSolusi Dpt Dana,TnpJmn70627117/ 081326582107

PLG 28 B27

PLG 28 B27

KOST Pljr Krywati,Brsh&Amn. Pring Gading 1/30.3543105/ 081390514196

PLG 28 B27

DIBELI NOTEBOOK/KOMP/ MONT/ PRINT UPS,SglKnds,HrgMantap. T:70354958

- HAJI -

Exec Krywn/ti Pasutri AC,TV,Klks Grs,Tng:08128091199/085695671199

DIBELI TV.LCD.AC.KULKAS. ALAT RMH Tgg.Rosok.SglKondisi. Ph.70540051

PLG 28 B27

UMROH ROMADHON Bagai Haji Dg Nabi “MegaRozaq”Resmi. Ijin:D/21. 10Hr Awl 25jt,33HrFul 37jt,10/13Akhir 27jtMrtApr$1700, 4xSeBlnInden2015 $1500 Siliwangi 640Sms081326047718

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

- SUMUR/WC -

JARINGAN KOST EKSLUSIF MANAGED by D’Paragon 18 Lokasi di 5 Kota Fasilitas Lkp. RSV:081-22999-2200 www.dparagon.com

DCARI:SOPIR Max.35Th, BerPglman Luar Kota,SIM B1. Lmran DiTujukan PT Sinar Kota, Jl.Lamper Tengah Raya No.424 Semarang

Beli Brg/MbilRosok, BongkrnRmh,AC Dinamo,dll.70206187085290531019 PLG 28 B27

SAMA BARANG SAMA MERKTERMURAH Beli di Mbl Sampurna, Depok51 SMG PLG 28 B27

RB GrosirMart Pusat Kulakan Kelontong & Sembako bisa Juga utk Rumah Tangga.Durian Barat 18 Lamper Kidul.Buka jam 07-21.00 PLG 28 B27

DCR:KRYWTI SMEA Akuntansi, Pglmn 2th.Krm Lam:PT.MPS Jl.Brotojoyo Barat I/18 Semarang (Via Pos) PLG 28 B27

CR:IBU2 Yg Ingin dpt Tambhn Penghasilan,Jd Agen Celana&Bj Muslim Shaha. SMS Nama&Almt 024-70636204 PLG 28 B27

DICARI: SOPIR B1 Usia Max.35Th Pengalaman Luar Kota.Lamaran Krm Bandungrejo Raya 27: 085727911881 PLG 28 B27

DIBUT.STAF AKUTANSI P/W Min.D3 Berpglmn diut.Lamrn: PT Sandjaja Keramik Jl.Majapahit 99 Smg PLG 28 B27

DCR ADM/PEMBUKUAN,Wnt,Usia Bebas penampilan Menarik,Supel, Ramah & Mau Kerja Keras. Hub:087832071095

PLG 28 B27

PELUANG KRJ diAirline /Bandara Ikuti Diklat Ang26 diAIA, 024 7609125 PLG 28 B27

CR BBRP PRIA U/TkgKirim+ Srabutan Lmrn Lkp:Jl.Gajah Raya No.52 SMG

PLG 28 B27

DP10JT STREAM’02,H,AnPbeli, Matic Silver,Ori LuarDlm,Istw70177770 PLG 28 B27

XeniaXI’10 92jt& XeniaR’12=125jt Gran Max PU’10=55jt & MB’12=89jt Sirion’12/13 Hitam,Istmewa,105jt Luxio’10&12 Slvr,ACDbl,VRac,98jt Kurnia, Jl. Pemuda107,024-70208788 PLG 28 B27

TARUNA CSX EFI’02 Tgn1 Dr Baru simpnan,Km 40rb,Mesin,Body, 100% Btl2 Msh Gres Spt Mbl Baru Kluar Dealer,200% Pasti Suka,Vila Aster 1 Blok A.4 Srondol Smg PLG 28 B27

MOBIL88 (AstraGroup)024-76633188 GranMax 1.3 PU’10 Pjk Br 65Jt GranMax 1.3 Full Box’10 70Jt PLG 28 B27

PLG 28 B27

DICARI BEBERAPA ASISTEN APOTEKER Lmrn Lkp: Jl.Gajah Raya No.52 SMG PLG 28 B27

BTH:KRYWN/Ti (17-45th),P&W Utk Prshn Frmsi, SGR Hub: 085640342355

XENIA Xi’09 Fam&XENIA Xi09 Sporty Htm,Istw;Taruna FX’01 SlvrMet,Tg I,Istw: 087832254191 Bs TT/Krdt ZEBRA DOUBLE Cabin’96 Htm (H), AC Audio,Velg Racing: 085728251992 PLG 28 B27

ESPAS PU,Htm 04,H,Casis, MsnIstwa 37 Nego,bs kredit, 02470246527 PLG 28 B27

PLG 28 B27

DIBUT.TNG ADMINISTRASI Menguasai Komputr Jl.Wolter Monginsidi 73A

ESPASS STN’95 FVAR,Bgs,AC Dingin 35,5Jt Ng,BsKrd: 7624417/ 70250814

PLG 28 B27

PROGRAM PENEMPATAN KERJA Jd Guru TK Hub:7035 0630 / 081 7990 3375 PLG 28 B27

Cr.Tukang Las ,Cat;Sopir Srabutn Hub: 081 225 26945/0877 3144 9051 PLG 28 B27

BTH TNG CC MBL,BS STIR,GJ BULANAN ADA MESS HUB: 081 325090005 PLG 28 B27

BTH SPG,Wnt Max30Th, Min SMA Hub: 087 832 089 242 / 024-7028 6272 PLG 28 B27

DIBTHKAN: Tukang Jahit Jok Mobil Berpengalaman.Hub:02470245023 PLG 28 B27

DCRI:Wanita Max25Th, Serius Kerja Serabutan U/Salon: 083838086202 PLG 28 B27

BTH:KARYWATI u/Resto 25-35Th. Lam MT. Haryono 405 Mie Kota Kembang, Smg PLG 28 B27

BTH:OPERATOR Mesin Cetak Hamada Yg Pnglmn. Ngaliyan. T:08122899253

XENIA Li DLX’05 (B)TGN.I HP.77JT Hub: Stadion Utara Ruko 14A Smg

PLG 28 B27

BTH:SPG COUNTER 5 Org,Single, Max 23Th, SMK, Pglmn. Dtg: Pandanaran70A PLG 28 B27

BTH:ADM WNTBs Komputer, Min SMU Lmrn Ke: Pusponjolo Brt XII/2 Smg PLG 28 B27

DIBUT SGR TICKETING TRAVEL, Berpengalaman. Lam: Atmodirono Raya No.5 PLG 28 B27

BTH:Tkg&Tng FIBREGLASS, Pengalman Pembuatan Fibreglass: 085 875581201 PLG 28 B27

DIBUTUHKAN Sopir Wanita, Muslimah Sim A.Hub: 081325710409 (P’Aziz) PLG 28 B27

Sales Wnt/Pria Usia Bebas U/Kanvs Mbl Box.Prdk Food. T:085726742092 PLG 28 B27

DCRADMINISTRASI RINGAN, SERIUS ! SumberMatrialBugangan RayaNo.9Smg

ZEBRA BOX ALUMINIUM(ANTIKA RAYA) Th’2004 Istimewa. HP:081 127 1877 PLG 28 B27

PROMO DAIHATSU Bunga 0%, Tenor7th DP 20%,TT: 0856 4001 2885

ESPASS PU’96 V.RAC,BRG BAGUS Hub: T.70358076 PLG 28 B27

DIJUAL:GRAN MAX PU’08. HITAM. (H). AC.VR R16.Ban Bagus. 02470870555 10Th XENIA...! Ready Ayla,Xenia, Terios,Luxio,PUACPS-081215081222 PLG 28 B27

FEROZA 93 H Tgn1 Hijau Full Ori 48Jt.Hub:081225218517 PLG 28 B27

BU ESPAS’95 F.VAR,AC DBL,H, MULUS 34Jt.Srirejeki 3/13. 081325217034 PLG 28 B27

BODYTECH 95 Tp VR(H)Mulus, Trawat (bs TT sedan)Hub: 0816657312 PLG 28 B27

LUXIO X ‘09/10 AT HITAM HP: 081 325 324 024 /024-70129108 PLG 28 B27

XENIA DP 15jtan ,PU Dp 8jtan, Ayla ready stock.T:02470298719 PLG 28 B27

BU.GRANDMAX PU 1.3’10 Merah Istw 63.5jt.GanesaMukti362. T:70288470 PLG 28 B27

XENIA Xi Family’2010,HitamMet,H Pjk Bru,FulVar,Istw.081390002727 PLG 28 B27

TERIOS TX ADV11 MANUAL,HITAM, Sgt Istw,Tgn1. 081325005757

PLG 28 B27

MAJU MOTOR MJPAHIT270Smg, 6715170 D.Xenia Li Deluxe’10, Silver,Istw

PLG 28 B27

Cari:Admin Min SMA lmr Lgkp: Jl.Tlogopuspo 15 Smg..Tak terbts PLG 28 B27

PLG 28 B27

DIJUAL GRANMAX 2008,Hitam HP:80Jt. Hub: 8313544 PLG 28 B27

CLASSY PRO’94 ,ABU-ABU,AC DINGIN Terawat Hub: 0856 4028 9341 PLG 28 B27

JUAL GRAN MAX th 2010/2011 Hitam (H) Hub: 081391335233 PLG 28 B27

GRAN MAX PU 1,3 Cash/Kredit, Istw Tinggal Pakai 70529966 (No SMS) PLG 28 B27

JUAL TAFT GT 4x4 2002 (H) An.Sdri Ors,Hitam Met,Istw. T:08886587575 PLG 28 B27

- FORD MOBIL88 (AstraGroup)024-76633188 Ford Ranger DC’10 150Jt Nego PLG 28 B27

- HINO -

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PRSH CATERING CARI TENAGA ADMIN Wnt/Lk2,Llsn D1/D3 Akuntnsi.Lmr ke Tromol Pos 816SM/SMG 50008-TS

JUAL SGR HINO Tronton 2005 Bekas Nabrak,Hrg180Jt. Hub:081227231027 JL MESIN BUBUT,MESIN PECAH BATU Tekuk Plat,Kanguru Slt III/5 Smg 6708340 /081 22876985, BsKrdt 1-3Th PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

JAZZ MERAH’2006: AT,An.Sndri, 115Jt Hub:087832064430 NEWJAZZ08(137 CIELOVTC96 (67CRV0197)JazzVTC07(113)New Stream04 (109 Smua Oristw Pjk Br.BsTT081901404809

BTH: SECURITY,MARKETING, DRIVER, Karyawan/Ti.GP+Ttp,Lsg Krj.Hub: Kenconowungu Tgh VI/9. 70537328 BTH BBRP PRAMUSAJI UTK RMH MAKAN Min.SMP,Max.23Th Krm Lmrn Lsg Ke Jl.Suyudono No.104/114 T70924068

PLG 28 B27

- HONDA -

PLG 28 B2

PLG 28 B27

WONDER’87 AC,DVD,MP3,VRac, No Pjg Ban Baru. Hub:081 325 707 194 Specialist Privat Dtg ke Rumah Piano,Keybd,Drum,Gitar.Praktis, Mudah, Cepat Bisa Hub: 7029 6840 PLG 28 B27

PLG 28 B27

WONDER 2 pnt 84 ors ist jarang ada 35jt 70327300 PLG 28 B27

H.MAESTRO’93 FV,V.R 17 Interior, Ors (52Jt/Nego)HP:085 640 234 255 PLG 28 B27

CRV’08Hitam 2.4A/T Trwt. 7617575 082221985180/081567606577 No SMS PLG 28 B27

FRED PSD’2011 HITAM(H-TG1) KM34RB Istw Skl Pasti Tdk Kcw 70710480 PLG 28 B27

FREED PSD AT’10(H)PUTIH MUTIARA- Low KM,Sangat Istimewa 70728778 PLG 28 B27

JAZZ RS AT’08 Silver H,Tg1,Antik 30Rb Garansi 100% Ori -91003747 PLG 28 B27

JAZZ’O4 IDSI MAN,MERAH.OK DP35JT Ang 2,8Jt.Tmn Wlgt 408812476391 PLG 28 B27

HONDA CIELO ‘94 MERAH, 55JUTA Hub: 081 326 827 072 PLG 28 B27

ALL NEW CRV / JAZZ MATIC’08, (H), Silver,Pajak Baru Smua.70151900 PLG 28 B27

- ISUZU PantherNewRoyal 2000Silvr 67,5Jt Hub:70 53 91 93 PLG 28 B27

PANTHER LS 04 ,SILVER (B), ISTW Tgn 1.Hub.087833545554 PLG 28 B27

PANTHER HIGRADE 94 BIRU, KALENG, Ban Tebal,Mesin OK. 024-70536697 PLG 28 B27

MOBIL88 (AstraGroup)024-76633188 Isz DMAX DC’10 120Jt Nego PLG 28 B27

JUAL:ISUZU PANTHER Grand Royal’96 FullVar,72Jt Nego. T:024-70312962 PLG 28 B27

- JEEP JUAL CJ7 Model WRANGLER’81 F.Var Audio,Istw Skli Hub: 7055 0793 PLG 28 B27

- KIA KIA CARNIVAL Cardona A/T’03 Akhir H,Limited Edition 65Jt: 70112621 PLG 28 B27

BU KIA SEDONA’03 M/T (H)Pjk Pnjg 3 LCD TV, 80jtNego. T:08156651881 PLG 28 B27

- MAZDA MOBIL88 (AstraGroup)02476633188 Mazda BT50 DC’10 110Jt Nego PLG 28 B27

- MERCEDEZ BU:MERCY 300E’88,Blue Black (Ex Cndna)Nego,SiapPkai. 081225199888 PLG 28 B27

BU:MERCY 300E’87 Htm,Asli, SprMls NoPol 2Angka,54Jt. T:081390904444 PLG 28 B27

28jtMERCYBOXER E300’88Hitam Antik OristwPlat1AngkaBsTT 081901404809 PLG 28 B27

DIJUAL: HINO DUMP TRUK Thn 90 Hub: KdMunduLama1B T:085866562000

PLG 28 B27

PBRIK SARDEN BTH TNG TETAP SMP-S1,P/W,U/Prdks& Adm,Keu,Gdng.1,7-3,5Jt /Bln + Fas.H/SMS:087831777476

PLG 28 B27

H.CITY Vitec’07,Hitam Met,Mulus Ori.114jt. 082114401106

PLG 28 B27

TARUNA TYPE CSX’00 Ors Istw Bgs Sekali BU Cepat 081382177684

PLG 28 B27

SOPIR SERABUTAN/PENGIRIM, Max35Th SIM A,Wil.Jateng.Gang Tgh48B Smg

PLG 28 B27

NEW CIVIC VTi ‘2001,POL H, HITAM Istw Jl.Gergaji I/4 Smg 70276762

PLG 28 B27

D.CLASSY’91 TGN.I (H) KM.40rb Hijau Hub:Ph.024-70658998

PLG 28 B27

CARI:JuruMasak Wnt U/Kost Wil Undip Tembalang, Menginap: 081802400010

PLG 28 B27

JUAL STREAM ‘2004 SILVER, MANUAL 0811297796,Puspowarno IV/30 Smg

PLG 28 B27

PLG 28 B27

DCARI:PENJAHIT KONFEKSI HEM. Hub: Poncowolo Brt III/663 (Kokrosono)

PLG 28 B27

JAZZ S’2008 AT,SILVERSTONE, ISTW, H,AN.Sdri,Jrg Pakai. 081329382903

PLG 28 B27

PLG 28 B27

DICR:SALES KANVASER U/PULSA Elektronik. Gang Baru 157-024 3518315

PLG 28 B27

ALL NEW CIVIC 1,8 A/T th 08 (H) Silver Stone Hub:081 228 521 823

PLG 28 B27

GRAND MAX BOX 1.5 2011 H Terawat Taruna Efi 04 H,Istw. 02470648459

PLG 28 B27

DIBTHKAN SPG Utk JAGA STAN di Giant BSB,Tdr Dlm. 085280823315

PLG 28 B27

BU GENIO’94 SILVER,AB, ORISINIL, Sgt Istw,Jrg ada: 081 326 308 999

PLG 28 B27

PLG 28 B27

LBB DianSiswa Bth:GrPRVT: Mat,Fis Kim,Ing. Dw SartikaBrt IIIB/12smg

PLG 28 B27

YG CR MBL ISTW WONDER 4PT’87 (H) Hub: 081 325350065 / 085842345445

PLG 28 B27

PLG 28 B27

DCR KARY.RESTO Wnt,Intrvw Lsg: Jl Bendungan 1155C, Telp:0243588114

PLG 28 B27

HONDA PRESTIGE TH’86 ISTIMEWA Full Variasi. Hub:02474059853

PLG 28 B27

PLG 28 B27

Hongkng,Singp Taiwn Spar Part Mobil Seleksi User:27/2/14= 089678187778

CITY IDSi’04 Fullvar,Khusus Pemakai,105jt/Nego.Hp:081270694448

- DAIHATSU -

PLG 28 B27

DICARI:TNG ADMINISTRASI. Lmrn Ke: Kapas Tengah Raya Blok i/202 Smg

PLG 28 B27

H.CIVIC VTIS AT ‘05 SILVER STONE Cat Orgl Istw DrCipto25a(3543050)

PLG 28 B27

DIBUT:PRIAUTK ROOM BOY HOTEL Min SMA,Islam.Jl.Pemuda No.23 Smg

NEW CIVIC VTI’02~MANUAL(H) HITAM Jl.Tegal Wareng II/151 70171019

PLG 28 B27

BTH SGR :KARYAWATI RESTO WAITER, Helper,Kasir. CHICKEN RAMEN, SMA Max 3OTh. Jl.Singosari No.14 Smg

PLG 28 B27

STNK:H.2016.QY An Magdalena Marwati Jl.Srinindito Ry Rt5/1 Smg

PIANO HOUSE Sedia Piano2 Baru/ Bekas,Violin. Peterongan Plaza A.7 Smg T.8413664/081 665 1338

PLG 28 B27

CR MARKETING P/W Max 30th, pny Mtr Jual Prod.Fashion. Dtg: Shaha Fashion (Citypark T10 Medoho)jam 9-16

- KENDARAAN SEWA -

BIS WISATA Isi 30-59,Bisa JrkDkt & Setengah Hari.Hub: 081234563796

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B3

PLG 28 B27

“MJS”Wiremesh ,Floordeck,Pgr BRC Glswool,AL.Foil.Kwt.loket/duri Mesh S/S T.70126053 / 7602546

JUAL 1) 2 UNIT AC @ 1PK,2) Alat Cuci Mbl,3)Alat Pijat Reflexi,4) Stabilizer 5Kva,Istw.0816651422

DIBTHKAN Pria/Wnt UtkPenjualan HP NagaSaktiCell,Jl.TlogosariRaya I No 41D.Hub 081 8457588 /089667655567

PLG 28 B27

DiJual Honda Cielo’94 Putih,Asli Bgs Skl,Plat H.:082133308077 PLG 28 B27

- MITSUBISHI MAJU MOTOR Mjpahit270Smg, 6715170 C.Dsl 6Rd 125PSHD Dump’10,IstSkl C.Dsl6Rd100 PSBak/Box’03,04IstSkl Mits L300 Solar PU’12,Spt Baru PLG 28 B27

Coltdiesel FE71MT 4RD’10 “G”, Bak Besi KM43rb:087832711668 (No SMS) PLG 28 B27

S.TRITON’08 Tgn 1,Istw, PmakaiLsg Nopol(H)Psti Asli.T:081325481419 PLG 28 B27

JUAL COLT Pick Up Th’75/77, Siap Krj,Hub:082135681494/ 02474025616 PLG 28 B27

KUDA SUPER EXCEED DIESEL 01 (H),Tgn-1,Istw.Hub.081325852800 PLG 28 B27


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Sedulur Sikep Tolak Pabrik Semen

Dihadiahi Gabah, Bupati Marah PATI– Belasan warga dari komunitas sedulur sikep atau yang lebih dikenal sebagai komunitas Samin dari berbagai desa di wilayah Pati selatan, Kamis (27/2) mendatangi Bupati Pati, Haryanto. Aksi warga yang kesemuanya dari kaum perempuan tersebut dalam rangka menegaskan sikap mereka yang menolak pendirian pabrik semen di wilayah Pati Selatan. Para warga Sikep tersebut datang dengan menggunakan pakaian khas mereka berupa kebaya berwarna hitam lengkap dengan kain jarit. Tak lupa, sehelai selendang yang terselempang di pundak melengka-

pi busana mereka. Yang cukup unik, para perempuan Sikep ini juga membawa hadiah untuk bupati berupa gabah dan aneka hasil bumi. Belasan warga tersebut memasuki gerbang kantor Bupati

JUAL CEPAT KARIMUN GX 2005 Hubungi:085 328 174 647

Pati, dengan didampingi oleh belasan warga lain yang ikut bersimpati dengan perjuangan kaum sedulur sikep. ■ Bupati Marah Para warga tersebut kemudian diterima langsung oleh bupati Pati Haryanto. Begitu bertemu, warga langsung mempersembahkan hadiah tersebut kepada bupati sebagai simbol bahwa hasil pertanian warga di kawasan Pegunungan Kendeng cukup melimpah dan menggembirakan. ”Kami berharap agar hadiah ini bisa membuat pak bupati bangga akan hasil pertanian di

TRUCK DYNA RHINO 130HT ‘13, Bisa Oper Krd / Cash: 0821 3421 9153

PLG 28 B27

SIDEKICK DRAG ONE’97/98 AC. AUDIO VR.H.Ors.Btl2 Istw.Krdt. 70411418 JUAL CEPATSUZUKI KARIMUN’2000 Istw Hub:7053 3232/081 5650 9616 PLG 28 B27

PLG 28 B27

MOBIL88 (AstraGroup)024-76633188 Mits Strada DC’10 150Jt Nego PLG 28 B27

CARRY STN’98/99 Istw Skl Jl.Mega Raya V/336 Ngalian 081 6489 1368

PLG 28 B27

PLG 28 B27

Hartop Kanvas Diesel’71 H,PS,VR Bgs Skl.:024-70879286.. 34 Net

PLG 28 B27

C.DIESEL BOX 110 PS’11,6 Rd Tgn1 Citandui I/50 Smg:02470157457

SWITF ST’08 AT Silver Hub: 02470211598

DJL FUSO 6Roda190PS Box Alum’05 Hub:Jl.Majapahit 270,024-6715170 PLG 28 B27

GRANDIA DSL 02 POL H, 101 JT, Tgn.I,Brg Bagus. 0888 025 025 80 PLG 28 B27

T120SS’10 HB,Htm,Halsbox,Almnium Antikaraya An.Sdri 081326191119 PLG 28 B27

- MOBIL ANTIK -

- TIMOR -

PLG 28 B27

TIMOR DOHC Th97 SILVER,AC DINGIN Terawat Hub. 0856 4028 9341 PLG 28 B27

- TOYOTA -

PLG 28 B27

NISSAN X-GEAR’2011 MANUAL (H) Silver,Istimewa.Hub:081 129 9105 PLG 28 B27

NISSAN XTRAIL ‘07ATSlvrFVar VKool JokRearCam.155Jt T:081228526268 PLG 28 B27

SGR NISSAN EURO2 Tronton’07 Ps260 Bak Pendek,Hrg385Jt. 081227231027 PLG 28 B27

X-TRAIL XT’05(AD,Tgn1)Hitam, Ful Audio, Ors, Bs Kredit/ 0816676564 PLG 28 B27

Xtrail XT03Silv H Tg1Istw&Xtrail ST V 06 Silv H tg1Istw-91003747 PLG 28 B27

X-TRAIL ‘03 XT SILVER. Hb: 081 325 324 024 /024-70129108 PLG 28 B27

GRAND LIVINA 1.5XV’09 Slvr, Tgn1 Pajak Baru.Hub: 081215534849

PLG 28 B27

GRAND LIVINA SV,Abu2 Met,H, Pjk Baru,Full Var,Istw. 081390002727 PLG 28 B27

PEUGEOT 206’01 G Mrh,PS, PW, Alrm/ CL,AudioTgn1IstwSkl: 081390088686 PLG 28 B27

YARIS S AT’08 MERAH MET, Km60Rb,H Yaris TRD Sportivo M/T’12 Slvr,H Hub: 081 127 6730

PLG 28 B27

Krista Dsl’01,H,SlvrPsPwAlarm/CL VR16AudioIntOriAnSdr 085876857676 PLG 28 B27

BU:AVANZA E A/T’10/‘11,Grey 115jt Nego. Hub:08122565677 PLG 28 B27

SUZUKI FORSA’88: Hitam, Istw,29Jt Hub:081286581819/085741478123 PLG 28 B2

JUAL AERIO 2003BIRU(H),A/N. SDRI Hub: 081 5656 2508. PLG 28 B27

ESCUDO 2.0 2003 Merah,An.Sdri (H) KM Sedikit M/T.Hub: 085742012484 PLG 28 B27

PLG 28 B27

ESCUDO ‘2005 Barang Super Istw 100Jt. Hub: 081567606577 No SMS PLG 28 B27

FUTURA PU/BOX’08 55Jtan. 7617575 082221985180/081567606577 No SMS PLG 28 B27

KATANA’90 BLIZ (K),PUTIH,ORS, Pjk Pnjang,Istimewa. 085290284028 PLG 28 B27

BALENO’97 Tgn 1 Top Kondisi Istimewa.Hub:700 14 949 PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

1 INNOVA 1 AVANZA’05/09,230JtNg Hub:Ph.70 53 91 93 PLG 28 B27

GREAT COROLLA ‘95 ABU2 Jl.Setiabudi No.66 Smg 0856 266 5857 PLG 28 B27

JUAL CPT: Avanza S’08 Des,Silver Plat H,115jtNego.Hub: 02470165433 PLG 28 B27

MAJU MOTOR Mjpahit270Smg, 6715170 T.Dyna 6Roda 130HT’09, 10,IstwSkl

PLG 28 B27

READY+PSANAN COVERJOK, KcFILM HTM Trbaik,Grs7Th, HID+LED LkpGaransi MJVar,Mjpht 372-70120677.MguBuka PLG 28 B27

KACA FILM FULL 250rb,Audio Full 1,7jt.Alarm.RezaVar 024-70444360 PLG 28 B27

COROLLA GL’84 (K)M.Grey,Istw, AC,TP,VR T.089668026997

DIBELI MOTOR PLAT SEMUA KOTA 0856 4133 5004 / 081 2277 68 540 PLG 28 B27

JUAL T.YARIS J ‘2010 Brg Sangat Istw. Hub:7624302 / 081325160237

PLG 28 B27

JUAL AVANZA G 2011 (B) SILVER SepertiBaru,Istimewa. 08882516673 VIOS G MT’2006 Brg Simpanan: Wonodri Sendang Ry 16 T.085799642442

PLG 28 B27

BU Hr INI NEW ALTIS J09/10,H, Htm Istw,Km 56Rb,152Jt 082131391244

PLG 28 B27

IST 1.5 AT’03 SILVER Asli H, Istimewa. Hub: 7052 9966 PLG 28 B27

BU ENDANG Pijat Capek + Terapi Buka Tiap Hr.08562701633 Tdk SMS

PLG 28 B27

INGIN SANTAI DAN RILEKS (Pijat Capek).Hub:Selvi 081 325 4040 18

- HONDA BEAT HITAM CW ‘2012 (11,5) Hub: 024 - 7014 0099 PLG 28 B27

BU:MEGAPRO’07 Velg Racing,H Kota Istimewa 11,5jtNego. 081327782091 PLG 28 B27

REVO’07 Ori Tgn 1 Istw 6,2Jt KHA.Dahlan 6 T:081390699121 PLG 28 B27

- KAWASAKI NINJA RR 11/10 Htm H Km 3rb antik 32jt.Hub:081 3264 83334 PLG 28 B27

- SUZUKI SHOGUN 125 04,MERAH,4,5Jt, Mustokoweni Tgh IV/453, T.08812770284

PLG 28 B27

INOVA V’2005 Diesel,Matic(H) Hitam,Istimewa,Terawat:70137188

PLG 28 B27

RILEX & BUGAR CALL AJA: DONITA 082220936701 (Tidak SMS)

PLG 28 B27

STARLET’95. SILVER.ISTIMEWA. Jarang Ada. 024-70144162

PROSTAT/MATA SEMBUH TOTAL Dgn Ramuan Sin She. T:02470589395

PLG 28 B27

- YAMAHA -

PLG 28 B27

DINA MASSAGE 20TH,SABAR, CANTIK, Lembut. Hub: 085 740 347 646. PLG 28 B27

NEW ESCOT MSSG (JAVA AND CHINA) Hub: 0812 155 777 40

PROMO Honda Beat,LED,AC Hunian Minimalis Cluster Di Banyumanik Sistem CCTV+Pos Satpam T.45/81 Hnya 369Jt, T45/94 Hnya 399Jt, HM Hub:085740751170 / 024-70945589 GRAHA TAMAN BOUGENVILLE. Rmh T.38 43,48.Pgr Tempa. Fas: Lkp. ViewKota Mangunharjo,Tmblang. Disc sd 25Jt Bbs Bea- Bonus AC,TV LED 32”,dll UM 10% ,Diangsur.1Th - 7055.3879 PLG 28 B27

Bukit Cemara Hijau 70592925 T.36 s/d78,Minimalis,Elegan,Pemukiman Yg Sdh berkembang.Dkt UNDIP,Disc Hrg,Suku Bunga,Um & Souvenir PLG 28 B27

DiJual Rumah T.36/170 Ngalian View Laut,Minimalis,Dkt Kampus IAIN,Murah.Hub:74034677 PLG 28 B27

STRATEGIS Minimalis 2LT, LB:80m2 /120m2,Komplek Perum Ganesha Hrg 500Jtan: 085869999160 / 70241505 PLG 28 B27

VillaTembalang: 70442424.T.45,60 Minimalis,Exclusive,Dkt UNDIP, Disc. Hrg, Suku Bunga,UM,&Souvenir PLG 28 B27

GRAHA TAMAN MALAKA Ngaliyan Tipe 60/132 425jt spek mewah unit terbatas. Hub:0813 2887 3000 PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

RMH,SHM di Kedungpane,Ngalian, LT 106/70,Bebas Banjir,Mobil Masuk, 185Jt Nego Hub: 0821 3385 4711 PLG 28 B27

JL RUKO Di KARANGREJO, STRATEGIS BlkgPLN,Dkt Unika, Ruko Rotem Dkt Undip Temblng 081 22504707/91062652 PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

CHAINES AND JAVA MSSGE FULL BODY 100% Ok.Hub:Ratna T.081901334780 PLG 28 B27

VIXION’2009, H4725NY Merah Maron Tgn1, Hrg Nego.Hub: 081901526052

JUAL:RMH HM 1 1/2 Lantai, LT.165 LB.155 Tm.Majapahit Estate Hub:081 6488 2512 / 70202189

NGESREP TIMUR V(Tembalang) LT 206 Lebar7,LB 180 Lokasi Top!! May 081 22864125 Infinite 7602299

PLG 28 B27

PNGBTN ALTRNTF IBU HARINIMengobati Segudang Pnykit. 08156528715 PLG 28 B27

PLG 28 B27

BLK Prum Jtsari Ry Sasak Meteseh Ls860mBgn110m 300Jt: 081325277771

DIJUAL RUMAH HM LETAK STRATEGIS Tengah Kota,Di Jl.Dargo Smg Lt:174m2. Hub: 081 64255792 PLG 28 B27

RMH MURAH 1Unit Terakhir, Sawunggaling Residence Banyumanik.Lt94 Lb:36 Hrg290Jt. Said:085641494699 PLG 28 B27

RK WLTR MNGSD.UNGARAN, MANGKANG, 2Lt,Dkt Pasar, Strat, Parkir Luas Vonny: 081 7297171/ Infinite7602299 PLG 28 B27

OPR KONT/KRJSM JatiRyBnymnk, Strg 3x20(20Jt/Th)AC,N.Box. 0816667031 PLG 28 B27

DISEWAKAN 2 KANTIN & CAFETARIA SklhAsrama.76916060/ 085870171595 PLG 28 B27

DKONT:RMH Jl.Majapahit No275 Smg Depan Pom Bensin. 0819 0123 6603 PLG 28 B27

PLG 28 B27

RMH HM Bkt Wahid Rgncy(Cattleya) SMG,2Lt,Siap Pakai. H:08122816981 PLG 28 B27

Ruko Manyaran 2LT Harga 750Jt Tinggal 2Unit Akhir:024-70589016 PLG 28 B27

JUAL:KOS EXCEKUTIF 11Kmr, LT=128/ LB=256M2,Harga Nego. 085726728738 PLG 28 B27

RUMAH MEWAH Bukit Sari 2LT, 4Unit Trkhr Hny 1,2M.Hub:02470407733

PLG 28 B27

PLG 28 B27

ELIS MENADO MASAGE,TrpEjklsi Dini 081575840208 Ada Tmpt, Pgln 24Jam

PLG 28 B27

RUMAH T.45/91 PERUM ARUMSARI C24 Sambiroto-Kdngmundu. 085725530228

PLG 28 B27

CLARA MASSAGE RAMAH, SABAR, CANTIK dan Profesional. Hub:081229519666 AMBEIEN/HERNIA 1X Berobat Sembuh. Hub:024-70182655

PLG 28 B27

JUAL RMH LS: 312m2 Jl.TlogoMulyo Asri Rt09/Rw07 Smg.0815 6939 858

GUDANG 950m2 SRI REJEKI TIMUR RY Hub:Prie 08122906493

PLG 28 B27

TELATBULAN Cpt,Aman,Akrt, Tuntas, (Aws Wnt Hml) Hub: 085726925934 024-74001568, 087832125700 Tmbh Trpi/Herbl Dinkes44620Brt0381104

VILLA GEDAWANG PERMAI T.38 SHM, Blok A-11 Hub: Ph.(024)70217889

JUAL:RUMAH Candi Golf Lt:539m2, Lb:650m2 View 3Lantai:70399325

PLG 28 B27

KIJANG SSX Diesel 2000,Silver, Istw.Hub:Rejosari 1/6.T:70139051

Jual Rino 115PS 6 RD’04,Plat G Ors Cat: 087832711668 (No SMS)

VIGRX Tablet Ajaib 100% Herbal. Jadikan Penis Besar,Panjang, Kuat&TahanLama.Sedia:ManBigPenis Oil Lintah,Vimax,Sony,Cialis Vacum Penis,Spray T/L,Vaginator Vibrator,Viagra”Harga Grosir” Hub: 0813255-15532/0857-7700-3373 PinBB:28b4edc0 AntarGratis24jam

aspirasi ini. Tapi soal pabrik semen, kan banyak aspirasi masyarakat yang lain yang juga masuk ke saya,” katanya. Sementara, Perwakilan dari JMPPK, Bambang menambahkan, bencana banjir yang terjadi di Pati merupakan bukti bahwa kondisi alam sekitar memang perlu perhatian semua pihak. “Jika kondisi yang ada saat ini semakin diperparah dengan rencana pembangunan pabrik semen di Pegunungan Kendeng Utara, tentunya akan menjadi ancaman besar bagi kelangsungan hidup warga setempat,” ujarnya. ■ Tom-Tj

PLG 28 B27

KURSUS B.ING UntSEMUA PROG/LAVEL Tutor S2 B.Inggris 082221356713

TERIMA PANGGILN Pijat Trdisional Khsus Wnta.Bu Nanik: 087700019049

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

CORONA 1.6’90 HITAM,PW,PS,CL, Int Ori,Hrg 37Jt Nego-0812 2734 2002

Komp Rusak/Kena Virus?Ikuti Krss Tekkom 5Mar14,Offce,DsgGrfs,MYOB AlfabankJl.Kelud Raya19T:8310002

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

SOLUSI GOIB PELET SUSUK PRSELGKUHAN NIMAS COKROAYU. 085641190549

Kebugaran Kejantanan Stamina+ +085 74051 8888

FANI VARIASI SPESIALIS KARPET & JokMobilBhnTerLkp, Rapi& BerGarnsi Hub:MlatenTrenggulun18/DrWahidin 76.T02491062652/3551882/8508875

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

ANDA MAU MASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575

GRAHA VIT SALON,SHIATSU, REFLEXI Disc20%.Rk MatarmPlazaB5-3560053

PLG 28 B27

AVANZA’1104 TYPE G,LGX DISEL’00 Semua Istw Ph70127056-0816669104

JL CPT LGX 1.8&InovaG Biru’04 Brg Bgs Trwt,105Jt.081567606577 NoSMS

PLG 28 B27

MYTHA MASSAGE BEST BUGAR CANTIK Call 081 2286 20602 Siip

PLG 28 B27

EXPRESS ENG 27jm Bisa Bicara TOEIC,TOEFL Hub:024-70901459

PLG 28 B27

PLG 28 B27

FUTURA ‘97KAROSERI ALEXANDER (B) Hub: 081 666 0454

31KmrKos+2 KontrakanRuko SmuaJln Aktif(2M)YgSeriusAja. 08122907627

VARABODY BEAUTIFUL,CANTIK, RAMAH Sabar Ada Tempat PIN BB:320F7E83

PLG 28 B27

KIJANG KF 40 NASMOCO’95 HIJAU, VR TP,Dbl Blower,Mesin Kering,Siap Lebaran.61Jt, Hub:024-70301531

FORTUNER ‘2010 DIESEL MATIC ISTW Hub: 7012 2000 / 081 666 9555

- SUZUKI -

PLG 28 B27

YARIS E’10/11(AD)Putih,Manual, SptBaru,BsKredit:081.22600.8025

HILUX’12 Ptih,Solar,Tgn1,Mls,Ori Cat,KM 12Rb.115Jt. 083818069488

- PEUGEOT -

PLG 28 B27

PAKET USAHA Es Krim Mini Cone Modal 500 Jual Kantin 1500 Info www.minicornelo.blogspot.com

PLG 28 B27

PLG 28 B27

X-TRAIL XT A/T’08 ABU2 METALIKTerawat,SgtIstimewa-081901534272

PLG 28 B27

PRIVATE CLASS TRADING FOREX Belajar Teknik Trading Kls Dunia Simple,Profitable,Hny 15Mnt/Hari Aman n Stabil. Telp:024-76591146

DEMAK KOTA ALL NEW, AVANZA 1.3 MT Putih2012,Ori,Ist, TV. 02470342042

MOBIL88 (AstraGroup)024-76633188 Avanza G’10 122J;Avanza G’11 130 Hilux PU’11 120Jt Nego

Xtril XT’08 Htm Istw Hub: 081542416965

TRADITIONAL MASSAGE’N RILEX.CALL Aja,Vera: 081391333058.TdkTrmSMS

PLG 28 B27

AVANZA E’2011 HITAM MET, F.VAR, H Avanza G’2008 Silver Met,Istw,H Avanza G’2011 Hitam Met,Pjk Br,H Hub: 081 127 6730

PLG 28 B27

- NISSAN -

PLG 28 B27

AVANZA’05 Ors Cat,Audio 3TV, 106jt. Hub:0819677027

PLG 28 B27

Corona’73 AC,TV,V Rac,19Jt Hb: 081333553407/70404749 Ungaran

PLG 28 B27

DIJUAL T.ALPHARD’2010 KM 28.000 Hitam,Nopol H.Hub: 081325481419

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

PLG 28 B27

GRAND INNOVA 2.0 G’11(H)99% Baru 208Jt,Anda Cari Yg Istw? 70134072

nya. Dengan nada tinggi, bupati meminta warga yang menolak pendirian pabrik semen untuk tidak melemparkan isu yang belum tentu ada kebenarannya. Bupati mengakui, proses amdal terkait rencana pendirian pabrik semen saat ini memang masih berlanjut. Namun keputusan berdirinya pabrik semen ditentukan melalui sidang amdal. Dia meminta warga yang menolak pemba ngunan pabrik menyampaikan aspirasinya dalam sidang amdal yang akan dilakukan secara terbuka. ”Ya kami tetap menerima

TANIA MASSAGE RILEX’S & REFLEKSI CALL 08221554251 OKE.

AvanzaG’04/05 85JtanTrwt.7617575 082221985180/081567606577 NoSMS

PLG 28 B27

COLT T.120SS PU TH 2011 HITAM(H) Gusti Putri III/31. 082226101234

wilayah Kabupaten Pati,” ungkap Siti, salah satu warga. Siti mengakui, tujuan kedatangannya menemui Bupati Pati salah satunya berharap izin pendirian pabrik semen oleh PT Sahabat Mulia Sakti (SMS) yang merupakan anak perusahaan PT Indocement Tunggal Perkasa (ITP) dicabut. “Kami tetap berjuang agar tidak ada pabrik semen di Pegunungan Kendeng, karena harapan semua warga agar tetap lestari,” ujarnya. Hanya saja, penyerahan hadiah tersebut justru membuat suasana menjadi tegang lantar an sang bupati menolak-

JL RUKO DiJl.DrWahidin,Strategis Hub: 081 2250 4707 / 910 62 652 PLG 28 B27

JUAL CPT RMH Tmn Seruni Sendangmulyo T36/80-275jt/Nego. 70380426 PLG 28 B27

JL/KONTR Ktr Gdg HM W.Monginsidi 90 LT.1256/LB.850. T:081325481419 PLG 28 B27

Perumahan Dkt Jl.Setiabudi Mulai 500Jtn:082225528050/085747788993 PLG 28 B27

JUAL CPT MURAHBU! Rmh T.50/105 195Jt diPerum Gedawang-7063 0083 PLG 28 B27

TEMBALANGHARMONI Dekat UNDIP Hrg Mlai 250Jt’an:024-33149000 PLG 28 B27

JUAL RMH HM Lt/Lb:90m,Tdk Bjr, Di Perum Tlogosari. 081575971849.TP PLG 28 B27

JL RMH KOS LT 192/170m2. Jl.Mahesa Mukti 1/202 Pdrngn. T.70615818 PLG 28 B27

JUAL CEPAT:RUKO 2 Lantai Jl.Majapahit228F.Hub024-33192278 PLG 28 B27

JLRmhKos Tembalang14KmrjlGondang BrtI/No2Serius0811272136: 1.1M/NG PLG 28 B27

JUAL RMH BARU,Nangka Raya, LT178 LB185,Spec Mwh,4K. Tdr, 2K.Mnd Full Furnis,2TV,Kulkas, CCTV,4AC Msn Cuci,Hrg2,45M. H:08888328696 PLG 28 B4

HOT PROPERTYLJ.Hooker SL8416777 -Gdg Sri Rejeki Tmr Ry,LT:966m -Rumah Sri Rejeki,LT:585m -Tanah Merapi (S.Parman) LT:1060m

Tanah HM TP:5,5x30m Jl.SendangguoII Patung Garuda 100m dr JlMjpht. 08882541321-085643551425 PLG 28 B3

DIJUAL Tanah AnSendiri BSB Taman Pelangi Blok C2 No.3 Luas 12x20 Hrg:2,2Jt/m2 Nego. Hub: Ferry 0813 2602 8888 / 024-70992888 PLG 28 B27

BU:TANAH HM 166m2 PAGAR TEMBOK Keliling Di Manyaran Kel.Kembang Arum Smg Brt 150Jt/Ng:081575215543 PLG 28 B27

JUAL TANAH Ls¦3200m2, Hrg:600rb/ m2,Loks Dkt BSB+ Kawsn Brkembang Hub Sgr: 02450382852/024-40101888 PLG 28 B27

TNH Graha Mukti Utama 50m Dr Jln Woltermonginsidi P.25xL.15=375m2 Lbr Jln 10m Pojok. T:081325647280 PLG 28 B27

DIJUAL TNH TOLOGOMUKTI Ls 400m2. TNH Candi Sukuh Utara, Gatot Subroto Ls 225m2. Hub: 081.2281.9412 PLG 28 B27

LT=3008M2 HM Ada Lapangan Tenis& Bangunan,Ungaran. Hub:08122827897 PLG 28 B27

JUAL CEPAT TANAH GOMBEL LT.406m2 view harga 2,6jt/m Nego.70367979 PLG 28 B27

DJL. Tnh Jl.Nogososro P.45xL.22= 990m2,LbrJln10mPojok 081325647280 PLG 28 B27

KavSiapBgn Plamsari4DktMall Kamps StifarBbsBjrDr80jtan 085712058194 PLG 28 B27

1600m(42x42) Suratmo Ry,Cck Gdg, 2,8jt/m2 DbwhHrg.BU: 081215296108 PLG 28 B27

KAV StrtgsDktPsrBoja Cash35jt Krdt Dp2jtAng850rbx60Bln: 081326218282 PLG 28 B27

TANAH 800m2 PURI ARGA GOLF BSB. Hub:0878.3215.7646 PLG 28 B27

KAV SIAP BGN 30Jtn,Pgr Jl Ry Cck u/Ruko MetesehMijen081902806477 PLG 28 B27

JUAL:KAVLING DS.LANGENSARI MIJEN Lt 209m2. Hub:0878.3243.4424 PLG 28 B27

PLG 28 B4

DKONT.MURAH:RMH TghKota (DktDepok Pemuda,GajahMada, Thamrin)DiPasar Prembaen,Bs u/Usaha:024-70154242 PLG 28 B27

LOUISTA SPA Grand Opening Disc 30% All Item:085799940679 PLG 28 B27

MASSAGE+LULUR 75rb. KINAN Papandayan,TerapisBaru 0858 7556 7645 PLG 28 B27

DSEWA SGR:RUKO 2LtListPam SmrPark LuasJayengan PsBulu25jtNg 70301356 PLG 28 B27

DIKONTRAKKAN RUMAH Batan Miroto III/391i.Hub:(024)3542841 PLG 28 B27

KONT:RMH BISA u/USAHA, ANGGREK RY (Samping Citra Land).08157751068 PLG 28 B27

DEMAK KOTA Jual Tnh,SHM, 7,5x14m, Tembiring,50Jt,Hub. 082133957498 PLG 28 B27


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Tak Lapor Dana Kampanye, Terancam Dicoret BLORA– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blora melemparkan ancaman pencoretan terhadap partai politik (parpol) yang melanggar batas waktu menyerahkan rincian dana kampanye, karena sampai Kamis (27/2) sore, belum ada satu parpol yang mengirim laporan soal dana kampanye tahap II. “Benar, sampai Kamis sore belum ada satupun yang parpol yang melaporkan dana kampanye,’’ jelas Ketua KPU Arifin saat menerima Ketua Panitia Pengawasan Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Blora Wahono, Kamis (27/2). Menurutnya, sesuai ketentuan pasal 138 ayat 1 Undang-Undang (UU) Nomor 8 Tahun 2012 tentang Pelaksanaan Pemilu DPR, DPD dan DPRD, peserta pemilu wajib menyampaikan laporan awal dana kampanye kepada KPU sesuai tingkatan dengan batas waktu maksimal 14 hari sebelum jadwal kampanye terbuka atau 2 Maret 2014. ‘’Kami terus ingatkan parpol, dan kami tunggu sampai 2 Maret 2014, kalau ternyata ada parpol yang tidak melaporkan dana kampanyenya akan dicoret dari pemilu,’’ tegasnya didampingi Divisi Hukum, Kampanye, Pencalonan dan Pengawasan KPU setempat, Mohammad Khamdu. Dia menyebut, Parpol peserta pemilu wajib melaporkan sumbangan dana kampanye kepada KPU secara periodik, dan apabila peserta pemilu tidak menyampaikan laporan awal dana kampanye, peserta pemilu dapat dikenakan sanksi berupa pembatalan sebagai peserta pemilu pada wilayahnya. Dalam laporan dana kampanye, kata Arifin, terinci pembukuan semua penerimaan dan pembelanjaan dananya. Kewajiban berikutnya, beber dia, peserta pemilu wajib menyampaikan laporan akhir khusus dana kampanye kepada KPU. Sedangkan batas akhir penyerahan laporan akhir dana kampanye adalah 15 hari setelah pemungutan suara atau 24 April 2014. Dalam pasal 138 ayat 3 UU 8 2012, dan semua itu ada sanksinya antara lain bila tidak menyampaikan laporan akhir dana kampanyenya, dikenai sanksi berupa tidak ditetapkannya calon anggota DPR, DPRD provinsi dan kabupaten menjadi calon terpilih. Ketua KPU Kabupaten Blora menambahkan, sumbangan dana kampanye, jumlah dan penggunaannya yang dilakukan oleh peserta pemilu harus dilaporkan ke KPU. Laporan itu mulai dilakukan pada 27 Desember tahun lalu untuk tahap pertama ini. “Untuk laporan tahap kedua, paling akhir pada 2 Maret 2014, ini sudah kami informasikan ke semua Parpol, dan ini harus mendapat perhatian,” katanya lagi. ■ K9-Tj

Dibantah, Rekayasa Pemenang Lelang Proyek Pasar BATANG- Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informasi (Dihubkominfo) Achmad Taufiq SP MSi membantah adanya rekayasa pemenang tender lelang pekerjaan penyiapan lahan pasar sementara Kabupaten Batang, yang di lakukan secara elektronik. “Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kabupaten Batang berkomitmen untuk melaksanakan seratus persen pengadaan secara elektronik. Hal ini bertujuan agar Indonesia bersih dan sejahtera. Pasalnya, pengadaan barang/jasa secara elektronik terbukti mampu mengurangi praktik korupsi dan menghemat anggaran negara,” tukas Taufiq yang juga Ketua LPSE Kabupaten Batang melalui siara persnya, Kamis (27/2). Dia menambahkan, terkait adanya permasalahan gagal upload dokumen penawaran oleh penyedia barang/jasa bisa terjadi karena proses upload dilakukan mendekati batas akhir upload dokumen. “Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) Kabupaten Batang akan otomatis mengunci (tidak bisa upload) sesuai dengan jam batas akhir upload dokumen. Sehingga, disarankan penyedia barang/jasa untuk meng-upload jauh hari sebelum batas akhir upload dokumen. Traffic jaringan mendekati batas akhir upload dokumen penawaran biasanya padat, karena banyak yang melakukan transaksi secara bersamaan,” tegasnya. Di samping itu, kata Taufiq, faktor lain yang mempengaruhi kegagalan upload adalah ukuran dokumen yang besar. Sedangkan kecepatan upload dari warnet / akses internet yang terbatas, dalam hal ini LPSE Kabupaten Batang menyediakan fasilitas bidding desk yang dapat dimanfaatkan penyedia barang/jasa jika kesulitan meng-upload dokumen. Taufiq juga mengatakan, jika pada penyedia barang/jasa ditemukan permasalahan, masyarakat atau rekanan dapat diadukan ke nomor telepon (0285) 392219 atau melalui email lpse@batangkab.go.id. Taufiq menandaskan, saat ini peralatan dan infrastruktur LPSE Kabupaten Batang dalam kondisi baik dan telah terintegrasi dengan portal pengadaan nasional. ■ ero-Tj

Pengosongan Rumah Bertambah PEMALANG- Pengosongan rumah warga RT 6 RW 18 Desa Cikadu Kecamatan Watukumpul yang mengalami retak-retak diperkirakan akan bertambah. Hal ini disebabkan kondisi tanah yang tidak stabil. Berdasar keterangan Koordinator Posko Bencana Alam Kecamatan Watukumpul, Ria Kurniawan, saat ini terdata jumlah rumah di wilayah tersebut mencapai 25 unit. ‘’Dari 25 unit di wilayah RT 6 RW 18 yang tanahnya labil dan bergerak, 18 diantara kini sudah dikosongkan karena membahayakan untuk ditempati,” tandasnya Kamis (27/2). Sedangkan untuk rumah-rumah di lokasi longsor sebelumnya seperti Dukuh Bulu, Bawaha, dan Tembalang sudah ditinggalkan pemiliknya di pengungsian. Meski demikian saat ini sedang dilakukan proses permintaan pengisian pernyataan untuk warga tentang kesiapan mereka untuk direlokasi, hal ini dimaksudkan agar mereka tidak kembali lagi ke lokasi bencana. Meskipun pemerintah daerah saat ini sedang mengupayakan calon tanah untuk relokasi, tetapi sebagian besar pengungsi tetap berkeinginan agar mereka tidak dipindahkan ke luar dari Desa Cikadu dengan berbagai alasan. Terlebih lagi hingga saat ini mereka masih bolak-balik dari lokasi pengungsian ke rumah asal. Seperti pengakuan Sudarjo (60) warga RT 33 RW 6 Desa Bulu yang kini tinggal di lokasi pengungsian GOR Jojogan, dirinya mengaku setiap hari masih kembali ke bekas rumah lamanya di lokasi bencana. Karena selain masih ada lahan pertanian yang sebagian bisa digarap, ada pula 7 ekor kambing dan ayam-ayam yang harus ia beri makan setiap hari. “Kalau keinginan saya pindah dari rumah lama ke wilayah Jojogan saja, karena jaraknya tidak jauh,” tandasnya.■ Obo-Tj

KOSONG : Salah satu rumah warga di RT 6 RW 18 Desa Cikadu yang terpaksa dikosongkan pemiliknya karena rawan tanah bergerak. ■ Foto : Probo Wirasto-Tj

FKMB Ancam Somasi Bupati dan DPRD BLORA– Sejumlah tokoh masyarakat yang tergabung dalam Forum Komunikasi Masyarakat Blora (FKMB) mengancam akan melayangkan somasi terhadap Bupati dan DPRD Blora. Somasi tersebut dilakukan lantaran kedua institusi tersebut dinilai tidak serius dalam melakukan pembahasan APBD Blora 2014. Ketua FKMB Mawardhi Djamil mengungkapkan, kebijakan Bupati Blora Djoko Nugroho dan DPRD yang berhenti membahas APBD membuat rakyat marah. Bupati yang meminta Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) menghentikan pembahasan anggaran dengan DPRD melukai hati rakyat. ”Ini sudah keterlaluan menurut kami. Kita akan berusaha mendorong agar pembahasan

APBD diselesaikan. Kalau tidak bisa terpaksa kita akan lakukan somasi,’’ ujarnya, Kamis (27/2). Dia mengatakan, apa yang sudah terjadi saat ini sangat tidak layak dilakukan. Sebab, pembahasan APBD adalah tanggung jawab dan kewajiban pemerintah, dalam hal ini bupati dan jajarannya bersama DPRD. Namun, jika ada persoalan kemudian salah satu

pihak atau dua-duanya ngotot untuk tidak mau mengambil jalan tengah, menurut Mawardi itu sudah tidak bisa ditoleransi. ■ Konsultasi Sementara Susanto Raharjo alias Tik Sun, tokoh warga keturunan Tionghoa serta pengurus FKMB menambahkan, FKMB sudah pernah menerima penjelasan dari Wakil Ketua DPRD Abdullah Aminuddin dan Wakil Bupati Abu Nafi mengenai perkembangan di Blora. Hanya, para pengurus dan anggota FKMB sepakat akan mengajukan protes dan menghadap pimpinan DPRD dan Bupati secara resmi. ‘’Kami sudah mengirimkan surat permohonan untuk minta ketemu pimpinan DPRD. Kami akan diskusi agar tahu

duduk persoalannya seperti apa,’’ tambahnya. Ancaman itu, menurut dia, bukan hanya gertak sambal saja. FKMB sudah memulai gerakan itu dengan konsultasi ke Kajari dan Kapolres. Selain itu, juga sudah mencari masukan dari banyak pihak. Hingga kini, tanda pembahasan APBD memang belum ada tanda-tanda dilanjutkan. Di gedung DPRD masih sepi dari mobil para kepala SKPD atau TAPD. Sementara, Kabag Humas dan Protokol Pemkab Blora Irfan Iswandaru mengaku belum mendapat informasi soal penghentian pembahasan APBD yang dilakukan Bupati. ”Saya akan coba konfirmasi dulu,” katanya. ■ tom/K9-Tj

Pemilu, Objek Vital Jadi Fokus Pengamanan CILACAP- Keberadaan objek vital di wilayah Cilacap menjadi salah satu prioritas titik pengamanan selama proses Pemilu Legislatif (pileg) 2014 ini. Diantaranya perusahaan minyak Pertamina, pabrik semen Holcim, PLTU Karangkandri dan lokasi proyek PLTU Bunton, serta beberapa industri besar berskala nasional. Fokus pengamanan lain merambah pada Lembaga Pemasyarakatan (LP) terutama tujuh LP yang ada di Nusakambangan. Beberapa lokasi tersebut akan menjadi titik fokus pengamanan dari Polres Cilacap dengan bantuan operasi dari Polda Jateng dan pasukan Brimop. ‘’Kita memang akan turunkan back-up pengamanan untuk daerah-daerah tertentu yang mempunyai objek vital di Cilacap,” tandas Kapolda Jawa Tengah, Irjen Polisi Dwi Priyatno, di sela simulasi pengamanan pemilu untuk wilayah Cilacap yang berlangsung di Lapangan Krida Nusantara, Cilacap Utara, Kamis (27/2). Dikatakan, selama ini jajarannya memang berupaya seoptimal mungkin untuk memberikan pengamanan. Makanya dikenal dengan istilah ‘back up operation’ (operasi pendukung-red). Dalam operasi seperti ini menurutnta, sebuah kegiatan yang patut dukungan pengamanan berlebih, maka akan dibantu oleh personil dari Polda Jateng. Khusus untuk Cilacap sendiri, lebih

SIMULASI PEMILU : Adegan kerusuhan diperagakan petugas jajaran Polres Cilacap dalam kegiatan simulasi Pengamanan Pileg 2014, di Lapangan Krida Nusantara, Kamis (27/2) kemarin. ■ Foto : Ady Purwadi-Tj dikaitkan dengan banyaknya obyek vital. “Maka kebijakan ‘back up operation’ akan dilakukan di wilayah ini terkait pelaksanaan Pileg 2014” jelasnya. Selanjutnya, Pulau Nusakambangan adalah titik fokus pengmananan berikutnya karena keberadaan para napi kelas kakap penghuni tujuh LP. ■ TPS Khusus ‘’Ada anggota masyarakat yang sedang di LP yang juga mempunyai hak pilih. Dari KPU

tentunya ada TPS khusus. Untuk itu pengamanan akan dilakukan. Mudah-mudahan semua berjalan lancar dan kondusivitas tetap terjaga” tandas Kapolda. Lebih lanjut dikatakan, Polda Jateng menyiapkan Operasi Mantap Brata Candi 2014 terkait pengamanan Pileg 2014. Jumlah personel yang diterjunkan dalam operasi ini sebanyak 23.000 atau dua pertiga dari kekuatan yang ada. Dalam operasi ini, polisi akan dibantu personil Linmas dengan pola tertentu dalam

pengamanan TPS. Kedatangan Kapolda Jateng kemarin memang sengaja untuk ikut menyaksikan Gelar Simulasi Pengamanan Pemilu 2014 yang dilaksanakan Polres Cilacap, dengan melibatkan semua dinas instansi terkait. Dalam simulasi, diperagakan sejumlah adegan kerusuhan dan penanganannya. Simulasi turut dihadiri sejumlah pejabat Polda, dan jajarannya, Bupati Cilacap dan anggota Muspida setempat. ■ Ady-Tj

Proyek Bermasalah, Rekanan Dikenai Sanksi Tegas BLORA– Tidak ada toleransi terhadap rekanan (pemborong) yang bermasalah dalam pekerjaannya. Bagi penggarap proyek APBD yang tidak benar, Inspektorat Kabupaten Blora tahun ini tidak akan memberlakukan klaim dalam bentuk uang tunai, namun kontaktor yang proyeknya menyimpang, akan diminta untuk memperbaiki di tempat. Setelah kami periksa ternyata ditemukan kekurangan dalam pelaksanaan proyek, maka itu yang harus ditambahkan, tidak ada istilah klaim. ‘’Nanti kalau hanya diklaim untuk untuk membayar, itu tidak akan memberi efek jera,” tandas Kepala Inspektorat Kabupaten Blora, Bambang Bambang Darmanto, Kamis (27/2).

Untuk keperluan itu, lanjutnya, Inspektorat kini sedang menyusun jadwal berjalan untuk inspeksi mendadak (sidak) di lapangan, yakni menindaklajuti sidak pertama bersama tim dari Inspektorat Provinsi yang kini juga mulai memeriksa proyek yang dananya berasal dari provinsi. Menurutnya, dalam pemeriksaan proyek, akan dilakukan dengan teliti. Tim akan mencocokkan rencana anggaran dan bangunan (RAB) masing-masing proyek dengan kondisi atau fisik proyek yang ada. Dari sini lanjutnya, biasanya ditemukan kekurangan dari bangunan fisiknya. ■ Inspektorat Dari temuan itu, nanti di-

rekapitulasi dan dikalkulasi sehingga muncul nilai rupiahnya, nilai rupiah itu yang biasanya disebut kekurangan, dan Inspektorat bisa meminta rekanan untuk mengembalikan kekurangan itu dalam bentuk proyek, bukan rupiah. ‘’Sebelumnya, rekanan memilih untuk membayar klaim atau mengembalikan uang, nanti kami tidak mau, dan semua harus diperbaiki di lokasi proyek,’’ tegas kepala Inspektorat Kabupaten Blora. Dia mengakui, sejauh ini timnya belum resmi turun ke lapangan, tapi pihaknya secara berkala sudah mulai meninjau lapangan, seperti dilakukan bersama Wakil Bupati H Abu Nafi, Senin (24/2), dna menemukan

beberapa proyek baru yang pelaksanaannya kuran bagus. Diberitakan sebelumnya, Wabup bersama Kepala Inspektorat dan perwakilan dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) sidak di jalan Pakis-Bangsri yang sudah dilihat, dia mencatat gelaran aspalnya terlalu tipis. Begitu juga dengan proyek jalan yang lain. Misalnya Jalan Kamolan-Banjarejo, jalan Talokwohmojo-Randualas dan lain sebagainya. Selain itu, pihaknya juga akan memeriksa proyek-proyek dari dana bantuan sosial (bansos) atau aspirasi yang dibawa anggota DPRD. Prinsipnya, semua proyek atau kegiatan yang didanai APBD kabupaten akan dia periksa. ■ K9-Tj

■ Satu Korban Tewas

Tertabrak Mobil, Jerigen Bensin Meledak JEPARA- Kecelakaan lalu-lintas terjadi di Jalan Shima Raya, depan SPBU Mulyoharjo, Kamis (27/2) pagi. Bensin yang dibawa dalam jerigen oleh salah satu korban kecelakaan meledak. Kejadian ini menimbulkan kekagetan bagi beberapa warga yang tinggal di sekitar lokasi. Karena selain menimbulkan suara keras juga timbul kobaran api. Kasatlantas Polres Jepara, AKP M Indra Waspada menyatakan, kejadian ini melibatkan angkutan umum Isuzu bernopol K 1542 AC yang dikemudikan Suroso (50), warga Bangsri. Kemudian pengendara sepeda motor K 5703 NL, Sukiyanto (68) warga Mulyoharjo, Jepara dan pengendara sepeda motor Supra K 5555 PL, Saidi (53), warga Sinanggul, Mlonggo, Jepara. Saat kejadian, Sukiyatno yang baru saja kulakan bensin, keluar dari SPBU untuk dibawa pulang.

Saat akan menyeberang ke arah utara, dari arah Bangsri melaju Izusu yang dikendarai Suroso. Meski sempat membanting stir ke kanan dan mengerem, laju Isuzu tetap tidak bisa menghindari dan menabrak Sukiyatno. Motor yang membawa jerigen bensin tersebut sempat terseret dan meledak. “Pada saat itu juga, korban Saidi yang sedang parkir tepat di lokasi kejadian tidak bisa menghindar. Sepeda motornya terlindas di bawah Isuzu. Sementara tubuhnya terkena bensin dan terbakar. Korban Sukiyat juga terbakar dalam kejadian ini,” ujar Indra Waspada. ■ Meninggal Dua orang korban menderita luka bakar parah dan dilarikan ke RSUD Kartini. Sekitar 3 jam kemudian Sukiyatno dikabarkan meninggal. Sementara Saidi, sampai berita ini dikirim, masih dalam pera-

watan pihak rumah sakit. Suroso, sopir Isuzu menyatakan pasrah dengan kejadian ini. “Saya mengangkut 6 penumpang. Baru dua kali jalan dari Bangsri ke Jepara. Sepeda motor itu keluar dari SPBU secara tiba-tiba. Saya berusaha menghindari, tapi sepeda mo-

tor malah semakin ke tengah,” ujar Suroso pasrah. Satlantas Polres Jepara, melalui penyidik Brigadir Oka Yulardi menyatakan belum bisa memastikan penyebab kecelakaan. Pihaknya masih akan mengumpulkman keterangan dari beberapa pihak. ■ dis-Tj

HANGUS : Bangkai sepeda motor milik Sukiyatno yang hangus tebakar teronggok di bawah bemper Isuzu yang menghantamnya. Kecelakaan tersebut mengakibatkan satu korban tewas. ■ Foto : Budi Santoso-Tj


Jumat Pon, 28 Februari 2014

■ Pro dan Kontra Penambangan Pasir

Warga Karangkemiri Geruduk Kantor LH BANJARNEGARA– Dua kelompok warga Desa Karangkemiri, Kecamatan Wanadadi, Banjarnegara, Kamis (27/2) melakukan aksi dengan menggeruduk Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Pemkab Banjarnegara. Aksi yang dilakukan puluhan warga itu terkait dengan penambangan pasir. Warga terbelah jadi dua kubu, masing-masing yang pro penambangan pasir dan yang anti penambangan pasir. Kedua kubu sempat menggelar orasi mengenai aspirasi masingmasing pihak di halaman kantor KLH. Keadaan sempat memanas saat kubu pro aktivitas penambangan pasir menyerbu massa kontra aktivitas penambangan pasir yang tengah berorasi. Kondisi ini sempat melahirkan ketegangan adu argumentasi diantara kedua kubu, namun keadaan ini tidak sampai menimbulkan bentrok fisik diantara keduanya. Aparat kepolisian dan Satpol PP dengan sigap melakukan pengamanan. Pihak kontra aktivitas penambangan pasir yang diwakili oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Kemiri M. Solehudin menegaskan, bahwa hal utama yang diprotes oleh pihaknya adalah aktivitas penambangan pasir di wilayah Kadus I Desa

BERSITEGANG : Dua kelompok warga Karangkemiri, Kecamatan Wanadadi bersitegang saat melakukan aksi demo terkait penambangan pasir di Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Banjarnegara, Kamis (27/2).■ Foto : Joko Santoso-Tj Kemiri yang menggunakan jalan desa. Hal itu dianggap mengganggu kenyamanan warga desa lainnya. “Truk maupun dump truck angkutan pasir melakukan aktivitas penambangan dari dinihari hingga larut malam. Suara bising lalu lalang truk mengganggu kenyamanan warga untuk istirahat malam. Akibat seringnya truk pasir keluar masuk juga menyebabkan kerusakan fisik jalan desa diantaranya rusaknya badan jalan, kerusakan aspal, kerusakan drainase dan kerusakan talud” katanya.

■ Dianalisa Pengusaha penambangan pasir Ahmad Suyatno menyampaikan tuntutan warga untuk menutup jalan dirasa oleh pihaknya tidak adil. Sebab dirinya juga bagian dari warga Desa Kemiri. Selain itu, lanjutnya, upaya pihaknya menyelenggarakan kegiatan usaha penambangan pasir juga dalam rangka mengurangi pengangguran di desanya. “Kegiatan penambangan pasir melibatkan cukup banyak tenaga kerja setempat yang masih menganggur. Kalau keadaan ramai,

bisa mencapai 100 orang yang terdiri dari para penambang dan penyekop. Karena itu, saya tidak setuju upaya untuk menutup akses jalan ke penambangan” katanya. Kepala KLH, Ir Singgih Haryanto mengatakan saat ini masalah tersebut tengah dibahas pada tingkat analisa Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup (UKL) dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup (UPL). UKL-UPL muncul terkait dengan PP No. 27/1999 tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL).■ ST-Tj

Polisi yang mencoba menghalau para pendemo justru menyulut emosi massa sehingga terjadi bentrok. Mereka saling dorong dengan pasukan anti huru-hara. Merasa kewalahan massa melempari polisi dengan tomat busuk dan air comberan. Negosiasi pun ditempuh antara perwakilan pendemo dengan aparat, namun tak membuahkan hasil. Saat situasi mereka, polisi menerima laporan adanya tas kresek mencurigakan di halaman kantor KPU. Tidak ingin kecolongan, tim jihandak segera diturunkan ke lokasi. Setelah diidentifikasi ternyata tas kresek berwarna putih itu berisi bom dan segera dipindah ke tempat yang aman. Namun, dalam perjalana, kotak itu meledak. Simulasi berlangsung menarik. “Kami mengapresiasi para anggota yang mampu memeragakan peran

SIMULASI PENGAMANAN PEMILU : Gambaran simulasi saat aparat keamanan tengah berjuang memadamkan api yang timbul akibat bom yang ditemukan di depan kantor KPU.■ Foto : Tri Budi Hartoyo-Tj

masing-masing dengan baik sehingga seperti sungguhan. Kegiatan ini digelar agar semua komponen yang terlibat siap untuk

menjaga kondusivitas daerah selama Pemilu 2014 sampai selesai,” kata Kapolres Magelang, AKBP Murbani Budi Pitoyo.■ TB/ali-Tj

Kasus Sekdagate, Polda Didesak Periksa Bupati SRAGEN - Penyidik Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah, diminta segera memeriksa Bupati Agus Fatchur Rahman, terkait penetapan tersangka orang nomor satu di Pemkab Sragen itu, dalam kasus dugaan penipuan jabatan sekretaris daerah (Sekda) setempat. Pemeriksaan harus dilakukan setelah proses pemberkasan semua saksi dan barang bukti sudah selesai dilakukan. Pelapor kasus dugaan penipuan jabatan Sekda Sragen, H Syaiful Hidayat mengatakan, pihaknya telah menerima laporan dari penyidik Polda Jateng, bahwa pemberkasan saksi kasus tersebut, telah selesai dilakukan. Bahkan,

saksi ahli serta Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jateng juga telah dimintai keterangan. “Kami berharap satu dua hari ini, sudah ada kejelasan dari penyidik, tentang kelanjutan kasus ini,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (27/2). Menurut mantan Wakil Ketua DPRD Sragen 1997-1999 itu, berdasarkan informasi dari penyidik, saksi BKD Provinsi Jateng, telah dimintai keterangan, terkait mekanisme pengangkatan jabatan sekda kabupaten. Saksi tersebut mengatakan, semua proses pengangkatan sekda, berada di propinsi. ‘’Jadi tim khusus yang dibentuk

bupati, untuk memberikan penilaian calon sekda adalah tidak prosedural. Proses yang sah berada di BKD ProPinsi Jateng,” jelasnya. Syaiful menjelaskan, setelah proses pemberkasan saksi dan barang bukti selesai dilakukan, mestinya pihak terlapor (dalam hal ini adalah Bupati Agus Fatchur Rahman -red) agar segera diperiksa. Apalagi, setelah ditetapkan sebagai tersangka, mestinya pemanggilan harus cepat dilakukan. “Setelah terbit SPDP (Surat Perintah Dimulainya Penyidikan), bupati sudah menjadi tersangka. Penyidik harus segera memanggil bupati, karena pemeriksaan saksi

sudah selesai,” tandasnya. Sementara itu, Bupati Agus Fatchur Rahman sempat mencurahkan isi hatinya, soal kasus penipuan yang membelitnya di hadapan kalangan dewan beberapa waktu lalu. Orang nomor satu di Pemkab Sragen itu, mengaku menjadi korban opini negatif yang ditujukan untuk menjatuhkan dirinya. “Namun tak masalah, terpenting mari kita bersama-sama berkarya untuk Sragen. Kendati, saya menjadi korban opini negative, sebagai upaya memojokkan dan menjatuhkan saya,” ujar Bupati Agus Fatchur Rahman.■ K25-Tj

■ Sidang Perkara Pembunuhan Sopir Mobil Rental

Jaksa Belum Siap Sampaikan Tuntutan MUNGKID- Sidang pemeriksaan perkara tewasnya Ignatius Andi Wibowo (40), sopir mobil rental di Bandara Adi Soemarmo, Solo, telah memasuki agenda tuntutan. Namun sidang ditunda karena Jaksa Penuntut Umum (JPU) Bagus Catur Yuliawan belum siap dengan tuntutannya. Di depan majelis hakim yang diketuai Sulistiyanto RB, Jaksa PU minta waktu untuk menyempurnakan rencana tuntutan. “Kami akan segera menyempurnakan rencana tuntutan, untuk dibacakan dalam sidang lanjutan nanti,” katanya, kemarin. Terungkap dalam persidangan, Terdakwa Supangat Riyadi (23) mengakui segala perbuatannya.

PURBALINGGA- Bupati Sukento Rido Marhaendrianto telah menyerahkan dua nama Calon Wakil Bupati (Cawabup) masing-masing H Tasdi SH MM dan Ambar Budi Yuwono ke DPRD. Selanjutnya dewan akan menggelar rapat paripurna untuk menentukan satu nama sebagai wabup. “Bupati telah menyerahkan kembali nama dua nama cawabup. Tinggal nanti dewan yang akan menentukan kapan digelar rapat paripurna. Kami masih menunggu pembahasan di Badan Musyawarah (Bamus) terkait jadwal tersebut,” kata Wakil Ketua DPRD Purbalingga Mugo Waluyo, Kamis (27/2). Sebelumnya pimpinan empat parpol masing-masing PDIP, PAN, PKS dan PKB telah menyodorkan dua nama cawabup kepada bupati. Selanjutnya bupati melakukan penelitian dan mencermati kelengkapan persyaratan administrasi dua nama tersebut. Bahkan dikabarkan bupati juga membentuk tim guna melakukan pengecekan data administrasi dua cawabup. “Setelah dianggap lengkap maka diserahkan kembali ke DPRD. Bola ada di tangan dewan untuk menentukan satu nama sebagai wabup,” kata Kabag Humas Pemkab Purbalingga Rusmo Purnomo. Ketua Panitia Pelaksana (Panlak) Pemilihan Wabup DPRD Purbalingga, Tongat membenarkan apabila bupati sudah menyerahkan dua nama cawabup ke DPRD. Mengenai jadwal pemilihan wabup menurutnya akan dibahas di rapat Bamus DPRD, Jumat (28/2).■ ST-Tj

Pemilu, Polisi Diingatkan Netral

Semua Komponen Diminta Jaga Kondusivitas MUNGKID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang bersama Polres dan Kodim, menggelar pelatihan sistem pengamanan kota dan penanggulangan anarkisme yang dilaksanakan Polres Magelang, dalam persiapan menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2014, di Lapangan drh Soepardi Kota Mungkid, Kamis (27/2). Dalam simulasi, dipertunjukkan drama kerusuhan akibat konflik Pemilu, dan kesigapan aparat dalam menanganinya. Adegan memperagakan ratusan warga menduduki Kantor KPU Kabupaten Magelang. Mereka memprotes hasil pemilihan legislatif (Pilleg) di TPS 02 Kelurahan Sawitan, Kecamatan Mungkid, serta mengancam akan meledakkan kantor lembaga penyelenggara Pemilu, jika tuntutan diadakan pemilihan ulang tidak dikabulkan.

2 Nama Cawabup Diserahkan ke DPRD

Dirinya nekad menghabisi nyawa korban karena ingin memiliki mobil Kijang Innova yang dibawa sopir rental tersebut. Dia ingin memberikan rasa bangga bagi keluarganya di Tanah Grogol, Pasir, Kaltim. Terdakwa ingin dianggap sukses di tanah rantau, Desa Mriyan, Kecamatan Musuk, Boyolali. Beberapa waktu lalu, dia pergi meninggalkan kampung halamannya karena kecewa terhadap sikap ayahnya yang menikah lagi dengan perempuan lain. Di depan majelis hakim, remaja tak tamat SD itu mengakui ada manipulasi mengenai umur yang tertera dalam Kartu Tanda Penduduk (KTP) miliknya. “Sebe-

narnya, saat kejadian, umur klien saya baru 17 tahun karena dia lahir tahun 1996,” kata Ferry Pramudiyanto Kurniawan, penasihat hukum terdakwa. JPU Bagus Catur Yuliawan menguraikan kronologi peristiwa berdarah yang menghilangkan nyawa korban di kawasan wisata Selo Boyolali, 7 Juli 2013 lalu. Dengan kesepakatan ongkos Rp 450.000, terdakwa mengajak korban membawa mobil Toyota Kijang Innova B 1099 CFJ menuju kawasan Merapi. ■ Dakwaan Berlapis Berdalih mau kencing, terdakwa minta mobil dihentikan dekat Tugu Selamat Datang di

Wisata Selo. Bukannya turun dari kendaraan, terdakwa melolos pisau dapur dari dalam ransel yang dibawa serta menusuk dada korban dari arah belakang. Setelah itu, kepala korban dipukul dengan palu besi. Merasa belum puas, terdakwa kembali menghujani dada korban dengan pisau di tangannya sampai empat kali, disusul memukul kepala korban dengan palu besi hingga lima kali. Dalam perkara ini, Jaksa PU menjerat terdakwa yang berperawakan kecil tersebut dengan dakwaan berlapis. Dakwan kesatu, primer Pasal 340 KUHP, Pasal 339 KHUP, Pasal 338 KUHP, dakwaan kedua dengan Pasal 365 KUHP.■ TB-Tj

PURWOKERTO- Kapolda Jateng Irjen Dwi Priyatno menegaskan Polri harus bersikap netral dalam pelaksanaan Pmeilu 2014 ini. Dan anggota Polri harus menempatkan diri sesuai dengna tugasnya, yaitu mengamankan Pemilu dan tidak terlibat politik praktis di dalamnya. “Bagi anggota Polri yang terbukti tidak netral dan terlibat dukung-mendukung calon, akan diberikan sanksi yang tegas sesuai dengan kode etik Polri,” terang Kapolda saat melihat persiapan pengamanan pemilu di Polres Banyumas, Kamis (27/2). Netralitas Polri, lanjut Kapolda, harus tetap dipegang teguh, sekalipun ada anggota keluarga ataupun saudara yang ikut mencalonkan diri dalam pemilu mendatang. Kapolda menegaskan, tugas anggota Polri dalam pemilu sebatas pengamanan. Untuk anggota yang bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS), tugasnya juga mengamankan TPS dan tidak terlibat dalam perhitungan suara. Jika ada kecurangan-kecurangan yang terjadi, hal tersebut diserahkan kepada Panwaslu selaku pengawas. Untuk pengamanan Pemilu 2014 ini, Polda Jateng menerjunkan 23.900 personel yang bertugas mengamankan TPS.■ hef-Tj

Rakor Staf Ahli Kepala Daerah se-Jateng PURBALINGGA- Staf ahli Bupati/Walikota se Jateng menggelar Rapat Koordinasi (Rakor). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Pendapa Dipokusumo Pemkab Purbalingga, Rabu (26/2). Ketua Paguyuban Staf Ahli Kabupaten/Kota Se-Jateng Gusti Made Agung yang juga staf ahli Walikota Semarang mengatakan bahwa keberadaan para staf ahli sangat diperlukan dan bisa melakukan hal-hal yang positif. Menurutnya staf ahli Kepala Daerah yang difungsikan secara optimal juga dapat membantu dalam pengambilan keputusan terkait kebijakan pembangunan serta memberikan manfaat yang positif bagi kepala daerah. Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto dalam sambutannya meminta agar keberadaan staf ahli harus memberikan manfaat bagi kepala daerah. “Tugas seorang staf ahli adalah melaksanakan tugastugas yang tidak bisa dilaksanakan oleh SKPD, tapi tidak bias mengeksekusi langsung kebijakan tersebut. Untuk itu perlu ada aliansi dengan siapapun, dan yang paling dekat untuk meminta advis adalah dengan para staf ahli,” tuturnya.■ ST-Tj


Desak Penuntasan Penyidikan Dana Tebu

Jumat Pon, 28 Februari 2014

BLORA– Kepolisian Resor Blora didesak untuk segera menuntaskan penyidikan kasus dana tebu tahun 2012. Diharapkan, kasus yang diduga merugikan uang negara miliaran rupiah tersebut bisa terkuak secara terbuka. Hal tersebut sebagaimana disam-

paikan Koordinator LSM Kopral, Yuli Abdul Hakim saat mendatangi Kapolres, kemarin. LSM Kopral secara khusus menyerahkan surat dukungan sekaligus desakan kepada Kapolres terkait penanganan kasus tersebut. ■ K9-Tj

■ Rangkap Jabatan Menjadi Ketua BKM dan LPM Kasus Kekerasan Terhadap Anak Meningkat PEKALONGAN- Kasus kekerasan terhadap anak dan perempuan, sebagian besar akibat kemiskinan. Selain juga cara pandang masyarakat berkaitan dengan konteks sosial yang masih cukup melekat. Sementara pelaku kasus kekerasan terhadap anak dan perempuan, rata-rata merupakan orang yang dikenal seperti orang tua, baik dari pihak suami ataupun istri. Demikian diungkapkan Tim Profesi Lembaga Perlindungan Perempuan Anak dan Remaja setempat, Nur Agustina Nur, kepada wartawan, kemarin. Menurutnya, hasil itu setelah dilakukan identifikasi di lapangan. Diakuinya, meningkatnya jumlah kasus kekerasan dipengaruhi tingkat kesadaran dan peran masyarakat terhadap lingkungan sosialnya meningkat. Sehingga ketika terjadi kasus kekerasan, dilaporkan ke LP-PAR (Lembaga Perlindungan Perempuan, Anak dan Remaja). Tercatat selama tahun 2013 jumlah kasus kekerasan terhadap anak sebanyak 58 kasus terdiri, 36 kasus dan 22 kasus gender.Sedangkan sebelumnya tahun 2012, jumlah kekerasan yang terjadi sebanyak 39 kasus dengan 24 kasus kekerasan anak, dan 15 kasus gender. Sehingga mengalami kenaikan sebanyak 19 kasus. Ditambahkan, cara pandang yang salah, meningkatkan kekerasan terhadap anak juga beriimbas meningkatnya angka putus sekolah di kalangan perempuan, sehingga justru mengakibatkan banyak terjadinya kasus trafficking. “Untuk itu, kami akan mencoba meminimalisir hal itu dengan melakukan intervensi hingga ketingkat RT RW bahkan keluarga, untuk sekaligus mendukung rintisan kampung ramah anak,” katanya. Sementara Pemkot telah mengalokasikan dana sebagai upaya perlindungan tindak kekerasan mencapai 36 juta sedangkan bantuan untuk korban mencapai Rp 40 juta serta pelatihan-pelatihan lainnya sebanyak Rp 40 juta. Selain itu, LPPAR akan mendapatkan pelatihan serta intervensi program sedangkan bantuan melalui dana akselerasi jumlahnya mencapai sekitar 200 juta rupiah. ■ K28-Tj

Akan Dipasang Sistem Peringatan Dini Longsor KAJEN- Pada bulan Oktober 2014, Pemkab Pekalongan berencana mengadakan Early Warning System (EWS) atau sistem peringatan dini untuk gempa, gerakan tanah, dan longsor di tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Kandangserang, Paninggaran, dan Petungkriyono. Pengadaaan EWS ini merupakan anjuran dari Dinas PSDA dan ESDM Provinsi Jateng, yang sebelumnya sudah terjun ke daerah itu. Demikian diungkapkan Kepala BPBD Kabupaten Pekalongan Bambang Sutjatmiko, saat menerima kunjungan kerja anggota Komisi E DPRD Jateng di kantor BPBD Kabupaten Pekalongan, kemarin. Bambang menerangkan, tanggap darurat penanggulangan bencana di Kabupaten Pekalongan ditetapkan dari tanggal 18 Januari-19 Pebruari 2014. Namun demikian, hingga saat ini penanganan paska bencana masih terus dilakukan karena masih ada bencana susulan, seperti tanah bergerak di Kecamatan Kandangserang, yang masih membutuhkan penanganan. Dikatakan, pihaknya dibantu masyarakat telah melakukan penanganan bencana, di antaranya dengan mendirikan posko tanggap darurat bencana, dapur umum, posko kesehatan 24 jam hingga perbaikan sarpras di wilayah bencana. Sementara, ketua rombongan dari Komisi E DPRD Jateng Hj Sri Ruwiyati SE yang juga Wakil Ketua Komisi E DPRD Jateng mengatakan, kunjungannya kali ini dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana penanganan bencana dan paska bencana yang terjadi di Kabupaten Pekalongan. “Harapan kita, bencana seperti kemarin jangan terulang kembali. Untuk itu, perlu langkah antisipasi dan penanganan yang maksimal demi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.■ haw-Tj

6 Anggota DPRD Diadukan ke PTUN PEKALONGAN-Enam anggota DPRD Kota Pekalongan dilaporkan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) oleh Forum Bersama Laskar Merah Putih cabang setempat, akibat melakukan rangkap jabatan, Kamis (27/2). Kasus itu diminta diproses hukum sesuai ketentuan yang ada, untuk memberikan rasa aman dan keadilan bagi seluruh rakyat. Mereka adalah H Sudjaka Martana SIP sekaligus koordinator/Ketua BKM/LPM Kota Pekalongan, Drs H Karibkin Syarief, ketua LPM Pekalongan Utara, Mofid SH koordinator BKM Kelurahan Panjang wetan, Malul Akbar ketua

KESEGARAN JASMANI : Anggota Kodim 0736/Batang mengikuti tes kesegaran jasamani. ■ Foto : Eko Saputro-Tj

■ Akan Dipelajari ‘’Sehingga bisa diibaratkan jeruk minum jeruk, menganggarkan sendiri, disetujui dan dilaksanakan sendiri. Untuk itu, lantaran peringatkan tidak digubris, sehingga kami

adukan ke PTUN, agar aturan yang ditegakkan. Siapapun yang melanggar hukum harus kena sanki,” katanya. Surat resmi itu juga ditembuskan ke Kejaksaan Agung, Jakarta, DPRD Kota Pekalongan. Ketua DPRD Kota Pekalongan HM Bowo Leksono mengaku telah menerima tembusan soal itu. Namun ia mengaku belum memahami persis aturan soal itu. Ia akan mempelajari aturan terkait rangkap jabatan anggota DPRD yang dipersoalkan Laskar Merah Putih. “Akan kami klarifikasi soal itu ke yang bersangkutan,” katanya.■ K28-Tj

Penahan Ombak Kian Hancur PEMALANG- Paska cuaca buruk dan gelombang besar yang terus menghantam Pantai Widuri berimbas pada semakin rusaknya penahan gelombang di sepanjang pantai. Bahkan jika sebelumnya kerusakan hanya terjadi di beberapa titik kini hampir semuanya nyaris hancur. Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Muntohir SPI MM, Kamis (27/2) membenarkan jika terjadi kerusakan pada penahan gelombang di sepanjang Pantai Widuri, namun demikian pada tahun 2014 di pihaknya belum dianggarkan alokasi untuk perbaikan. “Pada tahun ini belum karena itu merupakan wilayah pariwisata, tapi nanti akan kita koordinasikan dengan pihak terkait,” tandasnya. ■ Upaya Sebelumnya pemerintah daerah telah melakukan berbagai upaya untuk mengatasi abrasi yang terjadi disepanjang pantai, mulai dari pemasangan batu-batu hingga kolongan beton yang diisi pasir. Namun semuanya tak kuat menahan terjangan gelombang, sehingga lambat laun dampak abrasi juga mengancam jalan aspal

Kodim 0736/Batang Gelar Tes Kesegaran Jasmani BATANG- Jajaran anggota Kodim 0736/Batang mengikui kegiatan tes kesegaran jasmani periode 1 tahun 2014. “Tes kesegaran jasmani yang diikuti jajaran anggota Kodim 0736/Batang dilaksanakan sebagai upaya untuk mengetahui kesiapan dan kemampuan kesehatan jasmani setiap prajurit. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 27 sampai 28 Pebruari 2014 dan diikuti oleh seluruh anggota TNI dan PNS bertempat di Stadion Mohammad Sarengat,”tukas Dandim 0736/Batang, Letkol Inf Andiek Prasetyo Awibowo SIP di sela-sela kegiatan, Kamis (27/2). Untuk renang dasar dilaksanakan di Kolam Renang Batang Indah Desa Karanganyar , Kecamatan Batang dengan jarak 50 meter. Selama pelaksanaan dipantau oleh Tim Supervisi dari Jas Korem 071/Wijayakusuma oleh Serma Yudianto,Serka Rokhani dan Sertu Sudiono. Kegiatan ini juga diikuti langsung oleh Dandim 0736/Batang Letkol Inf Andiek Prasetyo Awibowo SIP, Kasdim Mayor Arm Sugiharto, para perwira seksi ( Pasi ), Danramil, serta Komandan Unit Intel. Dandim lebih jauh menambahkan, tes kesegaran jasmani bagi seorang prajurit dan PNS merupakan suatu kewajiban yang harus dilaksanakan, karena untuk menunjang tugas pokok dan untuk mengetahui fisik seorang prajurit. Menurut Dandim, kegiatan tersebut dengan melaksanakan Samapta A yakni lari sejauh 3200 meter keliling lapangan, Untuk samapta B, pull up , push up dan sit up. “Selain itu juga renang dasar sejauh 50 meter. Melalui Kegiatan ini sekaligus untuk menunjang tugas – tugas,”pungkas Dandim. ■ ero-Tj

LPM Kelurahan Kelgo, H Risqon Ketua BKM Banyuurip Alit, serta Gumelar ketua LPM Kecamatan Pekalongan Selatan. Dalam siaran presnya yang dikirimkan ke kantor Wawasan, ketua Laskar Merah Putih Moch Zaenal Arifin menuturkan, jika pihaknya telah mengingatkan dan memberikan masukan kepada yang bersangkutan, jika rangkap

jabatan bagi angggota DPRD tersebut merupakan pelanggaran. Seperti diatur dalam UU no 27 tahun 2009 tentang larangan rangkap jabatan. Pasalnya, selaku anggota DPRD mereka menjadi pihak yang menandatangani atau mengesahkan dana APBD untuk pembangunan. Namun di sisi lain, mereka juga sebagai ketua LPM atau BKM yang menerima dana APBD untuk pembangunan di desanya.

HANCUR : Akibat gelombang besar yang terus terjadi beberapa waktu lalu, penahan gelombang di Pantai Widuri yang sebelumnya sudah rusak kian hancur. ■ Foto : Probo Wirasto-Tj yang ada ditepi pantai. Kepala Kantor Lingkungan Hidup Ir Mugiyatno MSi, sebelumnya menanggapi hal itu menyatakan menangani abrasi tidak bisa hanya dilakukan secara instan, akan tetapi perlu dibuat rencana menyeluruh dan dibutuhkan biaya yang tidak sedikit. Menurutnya untuk penahan

gelombang yang saat ini dirasa masih kurang jumlahnya, karena untuk menanggulangi gelombang diperlukan jumlah yang banyak dengan jarak yang dekat. Itupun bukan berupa bangunan padat, akan tetapi harus yang berongga, sehingga sebagian kekuatan gelombang yang datang akan dilepaskan dan tidak sepe-

nuhnya ditahan karena dipastikan tidak akan kuat. Kedua, dibuat media tanaman dengan variasi vegetasi yang ada, sebab selama ini justru dengan menggunakan vegetasilah yang dianggap bagus untuk mengantisipasi abrasi, contohnya dengan tanaman bakau, cemara laut dan sebagainnya. ■ Obo-Tj

197 Ha Lahan Warga Sudah Dibebaskan untuk PLTU

Foto: ero

Ary Wibowo BATANG- Perseroan Terbatas Bhimasena Power Indonesia (PT BPI) menyatakan rasa op-

timisnya terkait proyek pembangunan pembangkit listrik tenaga uap berkapasitas 2 X 1000 Megawatt tetap dibangun di Kabupaten Batang. “Kami dari PT BPI merasa optimistis bahwa PLTU tetap dibangun di Kabupaten Batang. Walaupun saat ini masih ada sedikit kendala mengenai proses pembebasan tanah milik warga,” ungkap GM External PT BPI, Ary Wibowo kepada wartawan, Kamis (27/2). Dia menambahkan, walaupun ada kendala tapi PT BPI menargetkan proses pembebasan lahan milik warga bisa selesai pada tahun ini.

“PT BPI menargetkan proses pembebasan lahan milik warga dan peletakan batu pertama pembangunan PLTU bisa selesai dan dilaksanakan pada tahun ini,” tandas Ary yang didampingi CR Manager PT BPI, Susilo SH MM. Dijelaskan, sekitar 197 hektar dari 226 hektar lahan yang dibutuhkan untuk pembangunan PLTU sudah dibebaskan. Sehingga, sisanya ditargetkan selesai pada 2014 ini. “Kami tentunya sangat berharap kepada warga setempat untuk selalu memberikan dukungan penyelesaian proses pembebasan lahan agar pem-

bangunan PLTU bisa secepatnya dibangun,”katanya. Alotnya pro-ses pembebasan lahan diduga karena masyarakat khawatir terhadap dampak proyek PLTU yang segala sesuatunya belum terjadi. Tetapi, mereka menerima informasi yang tidak benar dari pihak lain. “Oleh karena itu, kami berharap masyarakat bisa memberikan kesempatan kepada BPI merealisasikan program kegiatan yang bermanfaat pada warga. Seperti memberikan bantuan CSR dan penjelasan terhadap faktor pencemaran,” kata Ary. ■ ero-Tj

48.182 Kg Beras Dibagikan untuk Nelayan PEMALANGSebanyak 48.182 kilogram beras bantuan bencana dari pemerintah pusat untuk nelayan mulai dibagi di TPI Tanjungsari, Pemalang, Kamis (27/2). Pembagian bantuan untuk ribuan nelayan itu mendapat penjagaan dari Kepolisian untuk mengantisipasi segala kemungkinkan. Bantuan ini dimaksudkan untuk meringankan beban keluarga nelayan yang sebelumnya sempat cukup lama tidak melaut karena cuaca buruk. Ketua KUD Mina Misoyo Sari Sumadi Rahono pada wartawan menjelaskan, sebelumnya KUD juga sudah menyalurkan beras paceklik untuk nelayan sebanyak 2 kali. Pertama sebanyak 26.040 Kg, sedangkan penyaluran kedua sejumlah 11.071 Kg. Beras

raman belum normal karena masih berada dibawah angka Rp 100 Juta, sebab pada kondisi normal sebenarnya bisa mencapai Rp 200 Juta.■ Obo-Tj

paceklik sendiri meru-pakan kesgiatan yang rutin dilakukan setiap tahun oleh nelayan. Sedangkan untuk beras bantuan dari pemerintah yang jumlahnya 48.182 Kg akan dibagikan untuk 6012 keluarga nelayan, sehingga masing-masing akan mendapatkan 8 Kg. Pembagian secara simbolis dilakukan oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Muntohir SPI MM dan diperkirakan bisa tersalurkan semua dalam tempo 2-3 hari. “Keluarga nelayan yang mendapat beras bantuan berasal dari unit TPI Mojo, Widuri, Ketapang dan Tangjungsari,”tukasnya.

banyak nelayan yag tidak berani melaut karena cuaca buruk dan kondisi gelombang yang tinggi, akan tetapi saat ini nelayan sudah mulai melaut. Meskipun demikian jumlah

■ Kondisi Ditambahkan Sumadi Rahono, meskipun sebelumnya

BERAS : Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Muntohir SPI MM menyerahkan bantuan beras cadangan pemerintah untuk bencana kepada nelayan. ■ Foto : Probo Wirasto-Tj


24°C 32°C

Jumat Pon, 28 Februari 2014

23°C 30°C

24°C 32°C

24°C 32°C

24°C 32°C

23°C 30°C

Sumber : BMKG Jawa Tengah

Wanto (58), warga Ungaran.

Pemicu Kerusuhan

BERJALAN: Seseorang berjalan di depan Lembaga Pemasyarakat (LP) Kedungpane yang penghuninya melebihi kapasitas, Kamis (26/2). ■ Foto: Ceprudin-Ks.

■ Kelebihan Kapasitas di LP Kedungpane Rawan Keributan

KALAU orang dalam Lembaga Pemasyarakat (LP) itu kan sensitif ya. Kalau LP itu kelebihan kapasitas itu jelas risikonya sangat bahaya. Karena sangat riskan terjadi kerusuhan. Misalnya saja dari persoalan sepele, itu rentan menimbulkan emosi yang berujung dengan pertiakaian. Selain itu juga harus dilakukan pembinaan yang ketat bukan hanya pada penghuni LP, tapi juga pada penjaga LP nya. ■ M10-Ks

Rofianto, warga Candisari, Semarang.

Penjaga Kewalahan

DPRD Menilai Tak Manusiawi

KEMUNGKINAN kalau LP sesak, penjaga lapasnya yang kewalahan. Akibatnya jelas sekali, kenyamanan untuk napi terganggu. Kalau saya yang penting lapas itu harus ditempati sesuai dengan kapasitasnya. Jangan sampai kelebihan. ■ M10-Ks

BALAIKOTA-Membludaknya napi dan tahanan di LP Kedungpane dinilai oleh DPRD Kota Semarang tidak manusiawi. Bila ini dibiarkan rawan terjadi keributan di dalam LP. Selain itu, penghuni LP itu sendiri akan terancam berbagai penyakit. Untuk itu, perlu secepatnya dilakukan pembenahan agar tidak terjadi kelebihan kapasitas. Hal ini ditegaskan Ketua Komisi A DPRD Kota Semarang Agung Prayitno saat dihubungi Wawasan, Kamis (27/2) di Balaikota. Menurutnya, kelebihan kapasitas di LP itu sangat rawan

SPOTLIGHT Banyak Godaan MENJADI seorang model harus pintar-pintar menjaga diri. Bagi seorang perempuan, menjadi model adalah tantangan besar karena banyak godaan. Jamak orang memanfaatkan keindahan tubuh seorang model untuk hal yang negatif. Pengalaman tak mengenakan itu juga dialami oleh Ayuintan seorang foto model Semarang. Peserta 10 besar pemilihan bintang sinetron dan iklan semasa SMP ini pernah berhenti dari dunia model karena dikerjai seorang fotografer. ”Kadang ada fotografer yang iseng juga. Bahkan saya pernah off dari dunia foto model karena ada pihak tertentu yang memanfaatkan foto untuk masalah pribadi. Itulah kejadian yang sangat tidak mengenakkan bagi saya selaku foto model,” tutur dara kelahiran 26 juni1991 ini. Terjun ke dunia foto model sejak masih duduk di bangku SMA, Foto: Ceprudin.

Bersambung ke hal 21 kol 1

terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. ‘’Jadi kami menilai tidak manusia dan tidak sehat, sehingga Kepala Lapas Kedungpane harus mempertimbangkan lagi soal pengembangan pembangunan Lapas. Hal ini agar bisa memenuhi kebutuhan para penghuni bisa ideal, atau dengan cara

Bersambung ke hal 21 kol 3

Rani Kurniawati (22), warga Gunungpati

Keamanan Harus Diperketat

KALAU LP melebihi kapasitas, kasihan penghuni LP. Tempatnya sempit dan pastinya hanya untuk tidurpun berdesak-desakan. Karena itu keamanannya harus diperketat supaya tak timbul kerusuhan. ■ M10-Ks

30 Karaoke Liar Dirobohkan Operator Penimbun Solar Diburu BARUSARI - Penyidik Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Semarang terus mengembangkan kasus penimbunan solar yang dilakukan Ribut (30) dan Damar (43) warga Mijen, Semarang. Adapun sejauh ini penyidik masih mencari keberadaan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kabupaten Kendal. Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBP Wika Hardianto SH SIK saat ditemui Wawasan, Kamis (27/2) mengatakan, pengembangan difokuskan kepada asal muasal bahan bakar minyak (BBM) tersebut didapat. Termasuk pula mencari lokasi pasti SPBU yang diduga melibatkan operator. Sebab, lanjutnya, untuk setiap pembelian solar sebanyak 100 liter, dua pelaku yang ditangkap mengaku memberikan upeti kepada operator sebesar Rp 10.000. Kendati belum terbukti kebenarannya, namun Wika mengaku siap

Bersambung ke hal 21 kol 1

PANDEANLAMPER- Sekitar 30 bangunan difungsikan untuk karaoke liar dan panti pijat esek-esek di atas DAS (Daerah Aliran Sungai ) Banjirkanal Timur, Jalan Unta, Kamis (27/2) digempur petugas Satpol PP Kota Semarang. Puluhan petugas Satpol PP menggunakan linggis dan palu, menggempur satu per satu bedeng-bedeng di atas tanggul Ban-

Pemerintah Kota Semarang dinilai tidak serius menerapkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2013 tentang Kawasan Tanpa Rokok (KTR), sebab hingga saat ini masih banyak instansi atau kantor pemerintahan yang belum bisa menerapkan perda itu. Tidak hanya itu selama ini Pemkot dinilai belum menunjukkan sanksi dan hukuman yang tegas bagi para perokok aktif akibat merokok di sembarang tempat.

SOSIALISASI - Sejumlah peserta dalam Sosialisasi “Perda Kawasan Tanpa Rokok” di SD Peterongan yang diikuti para guru sekolah dasar dan kepala sekolah, Kamis (27/2). ■ Foto:ist-Ks

jirkanal Timur itu, karena keberadaan para penghuni bedeng-bedeng tersebut sudah sangat meresahkan warga sekitar. Para petugas Satpol melakukan penggempuran dengan merontokan atap asbes, tembok ternit, kaca jendela dan mencopot pin-

Bersambung ke hal 21 kol 3

MEROBOHKAN: Puluhan petugas Satpol PP Kota Semarang merobohkan bangunan karaoke liar dan bangunan untuk pijat esek-esek di atas tanggul Banjirkanal Timur, Kamis (27/2). ■ Foto: Unggul Subagyo-Ks

Perda Lemah, Perokok Aktif Ada Dimana-mana

HAL tersebut disampaikan sejumlah peserta dalam Sosialisasi “Perda Kawasan Tanpa Rokok” di SD Peterongan yang diikuti para guru sekolah dasar dan kepala sekolah, Kamis (27/2). “Sepertinya ini belum dilaksanakan. Saya melihat perokok aktif masih terli-

Foto-foto: Ceprudin

hat di mana-mana, di tempat umum, padahal dampaknya sangat membahayakan, yaitu merugikan orang lain di sekitarnya,” tegas Frans, guru SD Antonius 1 Semarang, salah seorang peserta. Dirinya menambahkan apabila Perda sudah dibuat dan sudah diputuskan, mestinya diberikan sanksi yang tegas bagi para perokok yang melanggar di kawasan tanpa rokok. “Lalu sejauh mana perda ini aktif dan kapan?,” tambahnya setengah bertanya. Dosen FKM Undip Dr Bagus Wijanarko, yang hadir sebagai pembicara, mengungkapkan saat ini meski Perda KTR sudah diputuskan, pemkot masih melakukan berbagai tahapan. “Jadi Pemkot

Bersambung ke hal 21 kol 1

Jumat, 28 Februari 2014

04.28

11.55

14.59

18.04

19.11

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks


Jumat Pon, 28 Februari 2014

TERHALANG: Stasiun Alas Tua, yang akan dibangun terminal bongkar muat, terkendala dengan kelas jalan yang tak bisa dilintasi angkutan jenis kontainer. ■ Foto: Felek Wahyu

■ Terminal Bongkar Muat di Alas Tua

Terkendala Kelas Jalan SEKAYU - Meski penyusunan detail engineering design (DED) pembangunan jalur rel kereta api ke Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, telah memasuki tahap akhir, namun pembangunan terminal bongkar muat di Stasiun Alas Tua tak bisa segera dilakukan.

Demikian dikemukakan Eksekutif Vice President (EVP) Daop IV Semarang Wawan Ariyanto, saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (27/2). Menurutnya, hal ini lantaran terkendala dengan kelas jalan. Ia mengatakan, jalan menuju ke Stasiun Alas Tua hanya masuk jalan kelas 1, sehingga tidak boleh dilintasi kontainer. ‘’Jadi, jalan perlu dilakukan pelebaran dulu,’‘ imbuhnya didampingi Manajer Humas Daop IV Eko Budiyanto EVP.

■ Target 2014 Ia mengatakan, setelah selesainya penyusunan DED proyek aktivasi rel dari Stasiun Tawang ke pelabuhan Tanjung Emas, ditargetkan tahun 2014 ini pembangunan rel itu bisa selesai. Menurutnya, pelaksanaan pembangunan fisik jalur ke pelabuhan itu didominasi peninggian lahan berupa rawa dan dalam kondisi tergenang air. Dengan begitu, imbuh dia, prioritas angkutan kereta api, yakni ang-

kutan barang bisa terealisasi. Dia berharap, kejayaan angkutan barang menggunakan kereta api dari pelabuhan Tanjung Emas yang sempat terjadi di zaman awal pembangunan kereta api di Indonesia bisa dikembalikan. ‘’Jarak yang akan dibangun lebih dari dua kilometer, yaitu dari Stasiun Tawang ke Pelabuhan Tanjung Emas, sedang Stasiun Tawang ke Alas Tua kan sudah ada. Sumber dana akan menggunakan anggaran dari Kementerian Perhubungan,’‘ imbuhnya. Wawan menambahkan, pembangunan rel diharapkan bisa menjadi bagian dari kerja sama dua moda transportasi yang dijalankan secara berkesinambungan. Dengan begitu, perlu dilakukan penandatanganan nota

kesepakatan dari Kementerian Perhubungan (Menhub), PT Pelindo III dan pemerintah Provinsi Jawa Tengah. ‘’Saat ini dalam sehari PT KAI mengangkut barang setara dengan 1.000 kontainer. Sedang untuk kemampuan sebenarnya PT KAI sanggup mengangkut 3.000 kontainer,” tambahnya. Disayangkan mantan Kadaop Cirebon ini, 1.000 kontainer tidak ada angkutan barang yang diberangkatkan dari Pelabuhan Tanjung Emas, karena tidak adanya akses rel ke pelabuhan Internasional Tanjung Emas. ‘’Untuk proses pembangunan terminal loading and unloading atau terminal bongkar muat akan dibangun di Stasiun Poncol atau di sekitar Stasiun Alas Tua, Genuk,’‘ imbuhnya. ■ lek-die

SALURKAN BANTUAN: Koran Wawasan menyerahkan bantuan pakaian pantas pakai sumbangan dari pembaca kepada Panti Asuhan As-Syafi’iyyah, Sayung, Ngepreh, Demak, di Kantor Redaksi Wawasan Semarang, Rabu (26/2). Bantuan secara simbolik itu diserahkan oleh Manajer Pemasaran Teguh Slamet Widodo mendampingi Pemimpin Redaksi Agus Toto Widyatmoko, kepada pengasuh panti asuhan Muslih SAg. ■ Foto: Weynes

Perlu Peta Wisata Semarang MUGASSARI - Kebutuhan akan peta wisata Kota Semarang saat ini sangat tinggi, terutama terkait dengan semakin tingginya wisatawan yang datang ke kota ini. Hal itu terungkap dalam diskusi yang digelar Penggiat Wisata Kota Semarang di Hotel @HOM Jalan Pandanaran, Kamis (27/2). Menurut publisher dari Tiger Pubs, Ipan Rosaniandri, saat ini Semarang sudah mulai dilirik banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara. ‘’Kami adalah perusahaan penerbitan yang akan membantu membuat peta wisata Kota Semarang, di mana kami mulai usaha ini tahun 2012 lalu,’‘ terangnya. Dijelaskan, pihaknya juga akan menyediakan fasilitas menaruh peta wisata ini ke perusahan penerbangan, terutama dari luar negeri. Dengan demikian, katanya lagi, para penumpangnya dapat memanfaatkan peta ini untuk berwisata di Kota Lunpia. Peta ini, imbuh Ipan, dibuat dengan sangat detail serta ditunjang dengan informasi terkait kegiatan dan usaha bisnis yang ada. Dengan demikian, pembaca mendapatkan image yang bagus dan tercipta fokus yang kuat bagi para pelanggan bisnis. ‘’Kami juga akan menyiapkan fasi-

litas peta tidak hanya yang diprint namun juga melalui jaringan internet dan akan terus kami up date perkembangannya termasuk pelaku bisnis di dalamnya,’‘ imbuhnya. ■ Menyambut Baik Koordinator Penggiat Pariwisata, Benk Mintosih, menyambut baik ide pembuatan peta wisata ini. Pasalnya, selama ini memang sudah banyak petapeta wisata yang dibuat namun nyaris tidak dilengkapi dengan keberadaan cafe, restoran hingga tempat hiburan secara detil. ‘’Biasanya peta wisata hanya memuat objek wisata namun melupakan keberadaan fasilitas usaha penunjang seperti cafe, spa dan lain-lain,’‘ ujarnya. Karenanya, dia berharap agar kehadiran peta wisata ini mampu mengangkat performa dan citra pariwisata Semarang. Dengan kehadiran peta ini, diharapkan para turis baik mancanegara maupun domsetik tidak kebingungan jika ingin menghabiskan waktu di kota ini. ‘’Singapura dan juga kota-kota besar lain di Amerika sudah membuat peta semacam ini jadi kita harus terus mendorong dan mendukung program ini,’‘ tukasnya.■ Hid-die

PETA WISATA: Publisher dari Tiger Pubs Ipan Rosaniandri menunjukkan contoh peta wisata lengkap dan detil yang dimiliki Singapura yang sangat membantu para wisatakan yang berkunjung ke negara tersebut. ■ Foto: Nurul Wakhid

■ Kaki Tower Longsor

Penggenangan Waduk Jatibarang Molor Lagi KANDRI - Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana, memastikan ada keterlambatan penggenangan (ponds) Waduk Jatibarang. Dari yang semula dijadwalkan akhir November lalu, hingga proses penggenangan masih belum terealisasi. Kepala SNVT Waduk Jatibarang Anang Mukhlis mengatakan hal itu kepada Wawasan, Rabu (26/2). ‘’Iya, memang ada keterlambatan namun itu bukan semata kesalahan kami karena secara fisik, bangunan dam waduk sudah rampung sejak awal Februari lalu, 100 persen sudah rampung,’‘ terangnya. Dijelaskan, keterlambatan terakhir terjadi pada proses pemasangan towes SUTT. Dari total 12 tower yang dipasang sebagai calon pemindahan tower lama yang melintas di atas genangan, diketahui ada salah tower yang kurang kokoh. Dia mengatakan, kaki pondasi tower nomor 10 ini tergerus air hujan saat hujan deras mengguyur Kota Semarang tiga hari berturut-turut awal Februari lalu. Akibatnya, pihaknya harus melakukan penguatan kaki pondasi tower tersebut. ‘’Saya ingin bisa secepatnya dilakukan penggenangan, namun waktunya belum bisa kita alokasikan kapan,’‘ ujarnya singkat. ■ Hid-die


Jumat Pon, 28 Februari 2014

■ Sidang PK Korupsi I Bank Jateng Syariah

Bukti Baru Dibantah

SEMARANG - Jaksa Penuntut Umum (JPU) pada Kejati Jateng yang menangani permohonan Peninjauan Kembali (PK) atas Djumari, terdakwa perkara dugaan korupsi Bank Jateng Unit Syariah Semarang, membantah semua novum atau bukti baru yang diajukan. JPU menilai, dari 10 bukti yang diajukan, beberapa di antaranya sudah pernah diajukan ke sidang sebelumnya, dan bukan merupakan bukti yang menerangkan sebagai keadaan baru. ‘’Salah satunya bukti, hasil pemeriksaan laboratoris kriminalistik nomo 487/DTF/2013 tertanggal 22 Mei 2013 dari Puslabfor Bareskrim Polri Lab Forensik Cabang Semarang,’’ kata jaksa Sri Mujiastuti dan Enria, jaksa Kejati Jateng pada sidang di Pengadilan Tipikor Semarang, Kamis (27/2). Hasil pemeriksaan puslabfor

menerangkan, tanda tangan Jumari pada SPP (Surat Perjanjian/ Kontrak Pekerjaan) dan SPMK (Surat Perintah Mulai Pekerjaan) nonidentik. ‘’Keterangan itu memang alat bukti surat baru, tapi bukan keadaan baru. Karena fakta itu sudah diketahui di tingkat sebelumnya,’’ kata jaksa Sri Mujiastuti. Menurut dia, keterangan itu juga harus dijelaskan di bawah sumpah, sementara terdakwa tidak dapat menghadirkan saksi (Labforensik).

Sementara perihal bukti surat pernyataan melaksanakan tugas nomor 821.2/1966/2010, jaksa menilai, hal itu sudah diketahui pada pemeriksaan sidang terdahulu. ‘’Termasuk surat tugas, sehingga itu bukan novum karena bukan keadaan baru,’’ kata jaksa di hadapan majelis hakim yang diketuai Hastopo. Terkait bukti pelunasan kredit oleh Yanuelva Eltiana (DPO sebagai terpidana 15 tahun), dianggap jaksa hanya subyektif. Jaksa menyatakan, menentang upaya PK dan menganggap terdakwa hanya memutarbalikkan fakta, dan tidak melihat keterangan. Atas hal itu, jaksa meminta majelis hakim pemeriksa PK menolak permohonan PK terdakwa dan menguatkan putusan MA tertanggal 17 Juli 2013.

■ Abaikan Fakta Menanggapi pendapat itu, terdakwa Djumari didampingi penasihat hukumnya menyatakan, jaksa mengabaikan sejumlah fakta sidang. ‘’Ada tiga bukti memang lama, dan tujuh bukti baru, dan semuanya saling mendukung. Jaksa tidak melihat bukti ini pada persidangan sebelumnya,’’ kata terdakwa didampingi penasihat hukumnya, Sugiyarto. Menurutnya, jaksa meng abaikan keterangan saksi da lam sidang dan hanya berpedoman pada BAP dan pandangan dia. Sidang sementara ditunda untuk agenda penandatanganan berita acara sidang mulai pertama sampai akhir untuk akhirnya dikirim ke Mahkamah Agung (MA), Selasa (11/3). ■ rdi-die

Jateng Raih Anugerah Litbang Utama MUGASSARI - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah kembali menerima penghargaan bergengsi, berupa Anugerah Litbang Kategori Utama dari Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) RI. Penyerahan penghargaan tingkat nasional tersebut dilakukan langsung Menristek Prof Dr Ir Gusti Muhammad Hatta MS kepada Sekda Jateng Dr Ir Sri Puryono KS MP, selaku Ketua Tim Koordinasi Sistem Inovasi Daerah (SIDa) Provinsi Jateng, Rabu (26/2) lalu di Gedung II Ristek Jalan MH Thamrin No 8, Jakarta. Menurut Menristek, dalam konteks penyelenggaraan pemerintahan daerah, salah satu unsur kunci yang memiliki peran besar dalam penguatan SIDa adalah Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (BPPD). ‘’Agar lembaga Iptek di daerah dapat berkinerja tinggi dalam penguatan Sistem Inovasi Nasional (SINas) maupun SIDa, maka penguatan BPPD sebagai langkah strategis yang ditempuh oleh Kementerian Riset dan Teknologi RI,’’ jelas Menristek dalam sambutannya. Dikatakan, melihat peran pentingnya BPPD tersebut, untuk meningkatkan kinerjanya perlu dilakukan berbagai upaya di antaranya berupa fasilitasi dan pendampingan penyelenggaraan Penguatan SIDa, termasuk penyusunan Roadmap SIDa. Hasil seleksi dan evaluasi atas BPPD Provinsi telah ditetapkan

tiga BPPD Provinsi kategori ‘Utama’. Balitbang Provinsi Jateng, merupakan salah satu dari tiga provinsi yang menerima penghargaan, sebagai Balitbang Provinsi kategori Utama. Sementara itu, dua BPPD lain, yaitu Badan Penelitian Pengembangan dan Inovasi Daerah Provinsi Sumatera Selatan dan Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau. ■ Lengkap Dalam penerimaan anugerah BPPD Kategori Utama itu, Dr Ir Sri Puryono KS MP (Sekda

Provinsi Jateng) didampingi Kepala Balitbang Provinsi Jateng Ir Agus Wariyanto SIP MM, Kepala Bidang Pengembangan dan Penerapan Iptek Drs Agus Santoso, dan Kepala Sub Bagian Program Balitbang Provinsi Jateng Nur Rohmat SSos MSi. Dikatakan Sri Puryono, lengkap sudah Pemerintah Provinsi Jateng menerima penghargaan di bidang Iptek dan Inovasi Daerah. Rinciannya, tahun 2012 Balitbang Provinsi Jateng telah menerima penghargaan anugerah Prayogasala sebagai pranata Litbang terbaik.

Ia menambahkan, tahun 2013 Gubernur Jateng H Ganjar Pranowo sekaligus menerima dua penghargaan dari Kemenristek RI yakni Anugerah Iptek Budhipura dan Balitbang Pelopor. Pada awal tahun 2014 menerima anugerah BPPD Provinsi kategori Utama. ‘’Akhirnya penghargaan yang diterima dari Pemerintah Pusat di bidang Iptek dan Inovasi Daerah dapat menjadi landasan percepatan dalam mewujudkan visi Jawa Tengah Sejahtera dan Berdikari,’’ katanya.■ SR-die

Bawahan Jangan Takut Koreksi Pimpinan lakukan, maka kasus korupsi berpeluang besar bakal terjadi. Ditambahkan, saat ini bukan zamannya lagi anak buah takut mengoreksi pimpinan yang salah. ‘’Karena penyelenggaraan keuangan daerah harus taat pada perundangan dan petunjuk pelaksanaan dari Kementerian Keuangan maupun Kementrian Dalam Negeri,’’ tambahnnya di depan puluhan peserta dari bagian keuangan SKPD se Jawa Tengah. Menurutnya, kejaksaan sangat mengapresiasi kegiatan seperti

pelatihan ini. Karena, menurut Jefferdian, pemberantasan serta pencegahan tindak pidana korupsi merupakan tugas bersama dari seluruh lapisan masyarakat. Selain Jefferdian, workshop ini juga menampilkan Drs Permin Silaban MSc dari Dirjen Keuangan Daerah Depdagri di hari pertama. Di sesi ini, Permin banyak mengulas tentang Peraturan Mendagri no 64 tahun 2013 tentang akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah. Gubernur Jawa Tengah, H Ganjar Pranowo, dalam sambutan ter-

tulisnya yang dibacakan Kabag Evaluasi Daerah, Pramono SE, mengatakan jika selama ini laporan utama keuangan pemerintah hanya berupa Laporan Realisasi Anggaran (LRA) saja, sekarang harus dilengkapi Laporan Finansial. ‘’Laporan itu terdiri dari Neraca, Laporan Operasional, Laporan Arus Kas serta Laporan Perubahan Ekuitas, sehingga benar-benar informatif. Dengan demikian masyarakat juga bisa ikut menilai dan mencermatinya,’’ katanya.■ lek-die

Tapak Koloniale Tentonsteling di Taman Mugas Keberadaan lahan bekas SPBU Pandanaran, ternyata menyimpan nilai sejarah tinggi. Pasalnya, di sini merupakan salah satu tapak Koloniale Tentoonstelling yang digelar tahun 1914. PANTAS kiranya, jika lahan ini tidak dimanfaatkan untuk kepentingan komersial. Namun dengan mengoptimalkannya untuk kepentingan publik, nilai sejarah itu akan tetap dapat dipertahankan. ‘’Apalagi, ini adalah masa 100 tahun peringatan Koloniale Tentoonstelling. Jadi amat berarti, jika kita dapat berbuat sesuatu yang berguna bagi kota ini,’’ terang aktivis Komunitas Pecinta Sejarah Semarang Lopen, M Yogi Fajri, Kamis (27/2). Dijelaskan, Koloniale Tentoonstelling merupakan peringatan kemerdekaan Belanda yang diberikan oleh pemimpin Prancis, Napoleon Bonaparte. Peringatan ini, kata dia, dilakukan dengan menggelar pasar malam (wolrd

Aidin Segera Disidang MANYARAN - Berkas perkara kasus dugaan korupsi dana hibah pendidikan pada Yayasan MTS Raudlotul Mutallimin, Mangkang, Tugu, Semarang dilimpahkan penuntut Kejari Semarang ke Pengadilan Tipikor Semarang. Atas pelimpahan itu, tersangka Aidin (48), mantan Kepala MTS Raudlotul Mutallimin, akan segera disidang dan menjalani penuntutan. ‘’Berkasnya kami limpahkan ke pengadilan dan sudah diterima, Rabu (26/2),’’ kata Dadang Suryawan, koordinator jaksa penuntut umum Kejari Semarang menangani kasus itu kepada wartawan di Pengadilan Tipikor Semarang, Kamis (27/2). Dikonfirmasi, Humas Pengadilan Tipikor Semarang, Endang Sri Widayanti mengakui, adanya pelimpahan perkara dari kejaksaan tersebut. ‘’Sudah kami terima. Berkasnya tercatat dalam nomor perkara 30/pid.sus/2014/PN.Tipikor.Smrg,’’ kata Endang. Atas pelimpahan itu, pihak pengadilan menyatakan sudah menunjuk majelis hakim pemeriksa perkara tersangka. ‘’Ketua majelis hakim, Suyadi didampingi Kalimatul Jumro dan Robert Passaribu selaku hakim anggota,’’ kata dia. Dalam kasus tersebut, tersangka dijerat primer Pasal 2 UU nomor 31/1999 j0 20/2001 tentang tindak pidana korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP, serta subsidair Pasal 3 pada UU yang sama. ■ Dicairkan Kasus dugaan korupsi bermula atas pencairan dana bantuan hibah pembangunan sekolah sebesar Rp 60 juta, yang dicairkan secara bertahap pada periode 2009/2010 dan periode 2010/2011 masing-masing sebesar Rp 30 juta. Tapi dalam pelaksanannya, dana hibah ternyata digunakan kepentingan sendiri. Dari hasil audit BPK, bahkan diketemukan penyimpangan dana Rp 45 juta. Atas kasus itu, tersangka Aidin sudah ditahan di Mapolrestabes. Dalam penyidikannya, tersangka diketahui sudah mengembalikan seluruh uang, kerugian negara. Kasus dugaan korupsi itu terbongkar saat pihak yayasan mempertanyakan pembangunan yang dilakukan terlapor dengan dana hibah. Sebab, dana hibah banyak namun pembangunan fisik tidak terlihat. Atas temuan itu, pemilik yayasan, H Abdulah (62), warga Mangkang melaporkan kasus tersebut ke Polrestabes Semarang. Dikatakannya, kejadian pengajuan proposal pada 13 April 2011 lalu. Tersangka membuat proposal bantuan dana sosial untuk pembangunan. ■ rdi-die

Sarno Disambar KA TERIMA PENGHARGAAN: Plt Sekda Provinsi Jateng Sri Puryono, selaku Ketua Tim Koordinasi Sistem Inovasi Daerah (SIDa) Provinsi Jateng menerima penghargaan dari Menristek Prof Dr Ir Gusti Muhammad Hatta MS di Jakarta, Rabu (26/2). ■ Foto: Ist

■ Tekan Tindak Pidana Korupsi

KARANG KIDUL – Untuk menekan kasus korupsi, anak buah harus berani menyampaikan kepada pimpinan, jika ada sesuatu yang kurang tepat. ‘’Ini harus dilakukan, dan harus ada keberanian,’’ ujar Jefferdian SH MH, Koordinator Jaksa Pidana Khusus Kejati Jateng. Jefferdian mengatakan hal itu, saat tampil sebagai pembicara dalam workshop tentang ‘’Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan SKPD yang Kredibel’’, Kamis (27/2) di Hotel Ibis Semarang. Menurutnya, jika tidak di-

■ Korupsi Dana Hibah MTs

expo) yang sangat meriah pada waktu itu, bahkan dinilai paling meriah di Asia Tenggara. ■ Lahan Luas Luasan pasar malam, diya kini Yogi, terbentang mulai dari lahan bekas SPBU hingga

Taman KB, dan juga sisi selatan GOR Tri Lomba Juang. Begitu luas lahannya dan dihadiri ribuan warga, serta seluruh para warga Belanda yang tinggal di Semarang. ‘’Dengan adanya taman yang hendak dibangun di lahan

TAMAN MUGAS: Salah satu sudut taman di arena Koloniale Tentoonstelling, diyakini berada di bekas lahan SPBU Pandanaran, yang juga akan dibuat taman oleh DKP Kota Semarang. ■ Foto: dok KITLV-Media

bekas SPBU, mungkin orang akan tahu, bahwa world expo, yang sampai saat ini baru pertama kali digelar di Indonesia, bisa kembali mengingat hal itu,’’ ucapnya. Ditambahkan, Koloniale Ten tonsteling ini juga tak lepas dari sosok pejuang Ki Hajar Dewantoro. Pasalnya, Ki Hajar adalah orang yang berani meng kritik even kelas dunia itu di tengah kesengsaraan warga pribumi. Akibat kritikan itu, Ki Hajar harus rela diasingkan ke negeri Belanda. Kritikan itu sendiri, berjudul Ik Als Nederlander Was, yang artinya adalah andai aku seorang Belanda. Ditambahkan Yogi, tahun 2014 ini ternyata juga merupakan peringatan 75 tahun keberadaan Pasar Johar. Selain itu, tambahnya, juga merupakan peringatan 175 tahun kelahiran Raden Saleh, sosok seorang seniman kelahiran Terboyo.■ Nurul Wakhid-die

KROBOKAN - Seorang pria paruh baya, Sarno (82), tewas seketika setelah disambar Kereta Api (KA) barang yang melintas di KM 3+1, tepatnya di sebelah barat perlintasan Jalan Puri Anjasmoro, Kota Semarang, Kamis (27/2) pagi. Menurut saksi kejadian, Imam Waluyo (35), awalnya korban datang ke lokasi kejadian sekitar pukul 10.15 WIB. Tidak diduga, korban yang mengenakan jaket biru gelap dan topi hitam itu, langsung merebahkan badannya di atas rel. Sontak, sejumlah warga dan pekerja rel ganda berteriak memberikan peringatan, karena dari arah timur (Surabaya) akan melintas sebuah kereta. Namun, teriakan tersebut tidak digubris oleh korban. ‘’Wis dho mbengok-mbengok kon minggir. Tapi korban malah nglabruk nek dampar,” ungkap Imam, menggunakan logat Semarangan. Diduga kuat, Sarno yang merupakan warga Jalan Damarwulan Utara nomor 32 itu, nekat mengakhiri hidupnya lantaran frustasi akibat penyakit yang dideritanya sejak beberapa tahun silam. Anak ketiga korban, Wati menangis histeris saat mengetahui ayahnya tewas dengan cara tragis. Dengan menahan duka, dia mengaku jika ayahnya tersebut mengidap penyakit jantung dan paru-paru. Hingga siang kemarin, petugas Kepolisian dari Polsek Semarang Barat dan Polrestabes Semarang langsung melakukan evakuasi. Korban juga dimakamkan oleh pihak keluarga pada Kamis sore. ■ M.12-die


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Wayang Kurang Diminati Anak Muda TEMBALANG - Wayang bisa menjadi salah satu kesenian yang mampu diandalkan dalam diplomasi budaya. Meski disisi lain, perlu ada sedikit improvisasi agar dapat menarik kalangan anak muda.

DEBAT : Para siswa kelas X SMA Kesatrian 1 Semarang tengah menampilkan kemampuan mereka dalam debat bahasa inggris yang digelar di sekolah mereka, Kamis (27/2). Foto Arixc Ardana-rth

Kemampuan Berbahasa Asing Bisa Jadi Bekal Setelah Lulus Jepang dan Prancis. Untuk melatih kemampuan siswa, kita juga aktif menyelenggarakan kelas khusus seperti matrikulasi ini dengan mendatangkan guru dari luar sekolah,” imbuhnya. Tidak hanya itu, pihaknya juga bekerja sama dengan AISEC Undip untuk melatih bahasa Inggris serta Javato untuk bahasa Jepang. Hasilnya pun bisa langsung terlihat, para siswa bisa menampilkan kemampuan mereka dalam pidato, story telling hingga debat yang kesemuanya dalam bahasa Inggris. “Di kelas XI nanti kita juga akan menyelenggarakan English Camp, ini merupakan kelanjutan dari studi bahasa Inggris di kelas X,” imbuh Toto. Sementara itu, Guru Bahasa Inggris SMA Kesatrian 1

GISIKDRONO - Puluhan siswa kelas X SMA Kesatrian 1 Semarang unjuk gigi kemampuan bahasa Inggris mereka, di depan ratusan teman serta orang tua murid yang hadir dalam ‘Farewell Party Don’t Stop Your English’ yang digelar di halaman sekolah Jalan Pamularsih No 116 Semarang, Kamis (27/2). “Selama sebulan, kita adakan matrikulasi bahasa Inggris mulai dari pukul 13.00 WIB - 17.00 WIB, yang diikuti 275 siswa dari kelas X, dan hari ini merupakan puncak acara,” papar Kepala Sekolah SMA Kesatrian 1 Semarang Drs Toto, disela-sela kegiatan. Toto menambahkan, nantinya kemampuan berbahasa asing ini bisa menjadi bekal mereka kelak ketika lulus. “Tidak hanya bahasa Inggris, namun kita juga ada Bahasa

Semarang Syamsul Hadi Nor Cahyono menambahkan, matrikulasi tidak hanya untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam berbahasa Inggris namun juga untuk melatih keberanian siswa untuk bisa berbicara di depan umum. “Pada puncak matrikulasi kita gelar panggung terbuka, siswa kemudian kita ajak untuk menunjukan kemampuan mereka. Ini juga untuk melatih keberanian mereka dalam public speaking,” imbuhnya. Selain itu, kegiatan tersebut juga menjadi satu nilai tambah dengan diberikan pembekalan bahasa asing. “Mudah-mudahan acara ini bisa memberikan sesuatu yang akan menjadi bekal bagi siswa ketika mereka lulus nanti,” tambahnya. rix-rth

Hal tersebut diungkapkan KRT Gaura Mancacaritadipura, pada Forum Kajian Kebijakan Luar Negeri (FKKLN), “Peran dan Strategi Diplomasi Budaya Dalam Mendukung Politik Luar Negeri Indonesia”, kerjasama antara Fakultas Ilmu Budaya Undip dan Forum Kajian Kebijakan Luar Negeri (FKKLN) Kemenlu RI di Gedung Widyapuraya Lantai 2 Universitas Diponegoro Semarang, Kamis (27/2). “Diplomasi budaya dalam rangka politik luar negeri sudah dilakukan Indonesia sejak zaman Presiden Soekarno atau masa revolusi dimana banyak misi kesenian termasuk wayang dikirim sebagai usaha Indonesia memperkenalkan budaya sekaligus keberadàannya sebagai bagian negara di dunia”, papar pria yang dikenal sebagai dalang dari Australia, yang sekarang menjadi warga Indonesia tersebut. Gaura yang juga wakil dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan menceritakan bagaimana pada Pemerintahan Bung Karno untuk menarik hati para penjajah Belanda, dirinya menyuguhkan pagelaran musik angklung bersanding dengan musik-musik Eropa yang

ternyata disambut baik oleh Belanda karena keindahannya. “Mengapa wayang? Karena dalam pertunjukan wayang itu ada nilai-nilai yang sangat adiluhung, tinggi nilai etika dan estetikanya serta dalam wayang dapat di sisipkan pesan pesan diplomasi”, ujarnya. Di sisi lain, meski wayang sudah mendunia bahkan diakui oleh masyarakat dunia minat generasi muda untuk mempelajarinya sudah sangat kurang, bahkan cenderung ditinggalkan. Untuk itu diperlukan improvisasi. “Wayang tidak hanya ditemukan di Indonesia, namun juga di Iran, Kenya hingga Cina. Saya pernah melihat pertunjukan wayang di Cina, mereka menari sembari memegang wayang dan berdialog layaknya sepasang kekasih dengan wayang. Itu jadi menarik,” tambah pria yang fasih bahasa Jawa tersebut. ■ Keberhasilan Dalam kesempatan yang sama, Duta Besar Argentina Richardo Luis Bocalandro menyampaikan tentang bagaimana Argentina menjadi terkenal di dunia dengan salah satu seni budaya mereka, yak-

ni tari Tanggo. “Tarian Tango menjadi Icon Argentina karena tarian yang diperagakan penuh ekspresif itu mengundang banyak perhatian dan kagum bagi yang melihatnya”, ujarnya. Selain itu forum yang dihadiri lebih dari 50 orang peserta ini juga menghadirkan pembicara lainnya yaitu J. Herudjati Purwoko MS, PhD dari Undip yang menyampaikan tentang “Understanding Cultural Value in Diplomatic Discourses dan Deti S. Gani dari Kementrian Luar Negeri yang barbagi cerita mengenai Rumah Budaya sebagai sarana Politik Luar Negeri Indonesia. Keempat pembicara tersebut di moderatori oleh Arido Laksono, SS MHum. Menurut ketua Forum Kajian Kebijakan Luar Negeri, Wening Esthyprobo kegiatan forum ini adalah untuk pertama kalinya di tahun ini. menurutnya dalam satu tahun FKKLN mengadakan kegiatan seperti ini 4-5 kali dalam satu tahun. “Tujuan pelaksanaan ini adalah mengkajidan menganalisa keberhasilan program optimalisasi seni budaya yang dilakukan negara sahabat dalam diplomasi peningkatan citranya di dunia international,” tutupnya. ■ rix-rth

Barindo Ingin Sejahterakan Petani PLEBURAN- Ketua Umum Barisan Indonesia (Barindo) Gita Irawan Wiryawan menghendaki rakyat semakin sejahtera. Kesejahteraan rakyat itu tak lepas dari peran Barindo untuk bergerak dalam bidang sosial. Menurutnya, Barindo harus melakukan aksi nyata membantu rakyat menyejahterakan rakyat Jateng. Gita menyampaikan itu pada kesempatan pelantikan kepengurusan Dewan Pinpinan Daerah (DPD) Barindo Jateng, Kamis (27/2) sore. Pengurus DPD Barindo Jateng periode 2013-2018 itu dilantik langsung oleh ketua umum di Hotel Holiday Inn Ekspress Jalan Ahmad Yani Semarang. “Saya ingin rakyat lebih sejahtera lahir dan batin. Saya selalu berpesan bahwa Barindo harus secara kongkrit melakukan aktivitas sosial,” jelas mantan menteri perdagangan itu. Adapun jajaran pengurus Barindo Jateng yang dilantik terdiri dari pengurus harian, ketua bidang, dan semua unsur departemen. Selengkapnya, kepengurusan terdiri dari Dewan Pembina, yang dike-

tuai Eddy Soepeno, Wakil Ketua Purnomo, Sekretaris Sigit Purnomo dan anggota Hj Fatimah. Kemudian jajaran Dewan Pengurus Daerah tediri dari Ketua Suryadi, Ketua Bidang OKK Henry Pelupessy, Ketua Bidang Ekonomi dan Kesar Harry Supriyadi, Ketua Bidang Sosial Budaya, Faqih Normansyah. Sementara sekretaris dijabat oleh M Yusnawiyandi dengan Wakil Damar Sunoko. Sedang Bendahara dijabat oleh Yustina dan wakil Apriadi Sanja Biramanas. Pengurus unsur departemen terdiri dari Budi Alwie (Departemen OKK dan Anterlembaga), Guruh Hermawan Rudianto (Departemen Hukum, Politik dan Keamanan), dan Darpoko (Depar temen Saran dan Prasarana). Selanjutnya Departemen Pemberdayaan Perempuan Dijabat Dian Kustiani, Departemen Kesejahteraan Rakyat Arif Suseno, Departemen SDM dan Iptek Kris Budiarso, Departemen Informasi dan Pencitraan Udin Saerodji dan Hasto Ariono, Departemen

Ekonomi dan Industri Rakyat Akhmal Ghaelani. ■ Perhatikan Petani Peserta konvensi Partai Demokrat itu berniat, kedepan Barindo juga memperhatikan petani. Menurutnya, rakyat Indonesia sebagian besar adalah petani yang harus diperhatikan kesejahteraannya. Baik dalam bidang fasilitas pertanian, infrastruktur maupun pangsa pasar. “Tadi (kemarin-red) saya baru saja ke Blora dan bertemu dengan petani di sana. Masalahnya hampir sama, petani Jateng sangat membutuhkan pupuk murah, bibit murah, modal yang cukup dan akses pasar yang mudah. Jangan lupa, sistem pengairan dan penanganan hama juga harus diperhatikan,” tuturnya. Untuk mewujudkan itu, ia berharap Barindo semakin kompak. Ketika solid, katanya, Barindo Jateng dengan 11 provinsi lain bisa mewujudkan apa yang diinginkan oleh rakyat. ■ M10-rth

FORUM BUDAYA: Para pembicara dari kiri ke kanan KRT Gaura Mancacaritadipura, Duta Besar Argentina Richardo Luis Bocalandro J, Arido LAksono, Herudjati Purwoko dan Deti S Gani pada FKKLN “Peran dan Strategi Diplomasi Budaya Dalam Mendukung Politik Luar Negeri Indonesia”, di Gedung Widyapuraya Lantai 2 Universitas Diponegoro Semarang, Kamis (27/2). ■ Foto : Arixc Ardana-rth

IKIP PGRI Salurkan Bantuan Bencana KARANG TEMPEL - Biasanya bantuan diberikan hanya saat bencana terjadi dan setelahnya, padahal saat bencana usai, kebutuhan-kebutuhan seperti pangan dan pakaian masih dibutuhkan oleh warga yang terkena bencana beberapa waktu kemudian. Hal tersebut diungkapkan Wakil Rektor II IKIP PGRI Semarang Dra Wiwik Kusdaryani MPd, sebagai perwakilan kampus saat menyerahkan bantuan IKIP PGRI Semarang ke Kabupaten Pati dan Kudus, baru-baru ini. “Bantuan berupa beras, mi instan, pakaian pantas pakai ini

sengaja dikirimkan beberapa waktu pasca becana.Untuk distribusi bantuan, IKIP PGRI Semarang bekerjasama dengan pengurus PGRI setempat,” imbuh Wiwik. Di Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus bantuan disalurkan kepada 748 siswa dan 73 guru dari lima Sekolah Dasar yang ada di kecamatan tersebut. Wakil Dekan FPMIPA Nur Khoiri SPd MT MPd menambahkan bantuan ini dikumpulkan dari berbagai sumber baik mahasiswa, dosen maupun karyawan. “Bencana ini menga-

Dishubkominfo Boyong Konsep KIM Jatim KRAPYAK- Langkah optimalisasi penerapan internet berbasis masyarakat terus dilakukan Dinas Perhubungan Kumunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Provinsi Jateng. Salah satunya dengan memboyong konsep Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Kabid Jaringan Komunikasi Dinas Kominfo Jatim Isrowi Farida dalam pelatihan KIM di Kantor Dishubkominfo Jateng, Kamis (27/2) menjelaskan, dalam up date data penerapan KIM secara nasional terdapat 5.547 kelompok. Sedang, di Provinsi Jawa Timur sendiri terdapat 1.047 kelompok KIM dengan jumlah anggota mencapai 22 ribu orang. “Salah satunya penerapan KIM dilaksanakan dengan pembuatan blog yang diharapkan bisa memperkenalkan produk yang ada. Kelompok KIM di Jawa Timur merupakan kelompok Klompencapir yang dialihfungsikan,” imbuhnya. Farida menambahkan, pengalih fungsian kelompencapir ke kelompok KIM salah satunya menjadi sarana untuk lebih mengenalkan baik kegiatan maupun produk yang dihasilkan. Pengenalan

melalui media maya, imbuh dia, diharapkan bisa membuat produk yang dihasilkan bisa lebih optimal. “Cara perekrutan kelompencapir mungkin bisa juga diterapkan di Jawa Tengah. Tujuan pengembangan KIM, salahsatunya untuk memberdayakan, memajukan dan mencerdaskan masyarakat yang dilakukan dengan gerakan kelompok informasi masyarakat. Sedang mereka sudah memiliki kegiatan dan produk untuk bisa dikenalkan,” imbuhnya. ■ Tak Berbekas Keberhasilan penerapan KIM, urai dia, terbukti sukses dibeberapa kabupaten dan kota di Jawa Timur. Namun, tidak ditampik ada juga komputer yang diberikan hilang tak berbekas. “Ada di salah satu kabupaten karena sukses tujuh komputer bertambah menjadi 12. Tapi, ada juga tujuh komputer yang tidak berbekas. Malah mobil layanan internet kecamatan (M-PLIK) saat ini entah kemana,” imbuhnya. Dalam pelatihan, imbuh dia, yakni bagaimana kenalkan teknologi informasi seperti jejaring sosial. “Terkait pelembagaan or-

ganisasi kelompencapir, difasilitasi oleh pemerintah Kabupaten,” tambahnya. Jualan produk yang dapat dilakukan melaui internet. Pilihan ada pemberdayaan potensi masyarakat. “Produksi kripik pisang dari Lumajang dipromosikan, jika pembeli pingen pisang yang mulus. Kim menjadi fasilitator bahkan melatih melatih menari,” tambah-

nya. Informasi yang bisa dilakukan seperti penambahan atau peningkatan kemasan produk yang dihasilkan. “Sebenarnya bisa lebih meningkat kalau kemasan di rumah, informasi gisi masa kadaluarsa bisa ditempel di kemasan. Hal ini diharapkan bisa lebih menarik simpati calon pembeli,” imbuhnya.■ lek-rth

PELATIHAN KIM: Sejumlah perwakilan Dishubkominfo Kabupaten mendengarkan paparan Kabid Jaringan Komunikasi Dinas Kominfo Jatim, Isrowi Farida dalam pelatihan KIM di Kantor Dishubkominfo Jateng, Kamis (27/2).■ Foto: Felek Wahyu-rth

jari kami untuk berimpati. Lagi pula banyak mahasiswa, dosen, dan karyawan IKIP PGRI Semarang yang berasal dari daerah tersebut. Kami semua warga IKIP PGRI Semarang belajar menyikapi secara bijaksana dan arif berbagai bencana yang sedang dirundung oleh bangsa Indonesia. Semoga lekas usai,” ungkap Khoiri. Sebelumnya saat bencana sedang terjadi, IKIP PGRI Semarang juga sudah menyalurkan bantuan, dan program ini adalah menyaluran bantuan yang ketiga.■ Rix-rth


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Maulud Nabi di Jangli Perbalan MEMPERINGATI Maulud Nabi Muhammad SAW, Jam’iyah Sholawat Angudi Barokahing Gusti Cabang Semarang mengadakan pengajian akbar yang akan dilaksanakan, Rabu (5/3) mendatang, dan acara tersebut digelar di lapangan bola voli RW 6 Jangli Perbalan Kelurahan Ngesrep Kecamatan Banyumanik. Acara dimulai pukul 20.00 WIB Mauidloh khasanah akan disampaikan oleh KH Habib Luthfi bin Ali bin Yahya dari Pekalongan. Informasi dan pemberitahuan ini juga sebagai undangan resmi bagi kaum muslimin dan muslimat. ■ bgy-Ks

Final Apresiasi Difabel GKMI Semarang akan mengadakan pameran hasil karya para penyandang cacat serta pasar murah, Minggu (2/3). Pasar murah ini diutamakan untuk para penyandang cacat bertempat di Gedung Wanita Jalan Sriwijaya Semarang. Di tempat yang sama sama akan digelar babak final ajang apresiasi bagi penyandang cacat. Acara tersebut direncanakan akan dibuka Wali Kota Hendrar Prihadi.■ M10-Ks

Kuliah Umum FEBI FAKULTAS Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Walisongo Semarang akan mengadakan kuliah umum seseter gasal, pada Senin (3/3) mendatang. Kuliah umum akan diadakan di aula kampus 3 IAIN Walisongo Semarang. Untuk mahasiswa FEBI diharapkan mengikuti kuliah umum fakultas baru di IAIN Walisongo ini. ■ M10-Ks

Bimbingan Manasik IPHI IPHI (Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia) mengadakan bimbingan manasik pada 2 Maret di Gedung IPHI kompleks Islamic Center Manyaran (wilayah barat), Masjid Jamií Hasanudin (wilayah tengah) Jl Satria Raya, Masjid Muhajirin (wilayah selatan). Gratis. Info Rachmad Pamuji (081325074971). ■ M10-Ks

HUT Dewa Bumi PERAYAAN HUT Dewa Bumi (Hok Tek Tjeng Sien) akan digelar di Kelenteng Ling Hok Bio Jl Gg Pinggir mulai Sabtu (29/2)-Minggu (2/3). Perayaan akan dihadiri 40 perwakilan kelenteng dari berbagai wilayah. Acara diisi sembahyang kebesaran pada Sabtu malam dan hiburan serta barongsai. Umat diharapkan hadir pada acara ini.■ M10-Ks.

Perda......(Sambungan hlm 17) Semarang memang belum berani melakukan upaya sanksi dan hukuman secara tegas bagi yang melanggar,” jelasnya. ■ Teguran Ada beberapa kendala dalam penerapannya sehingga teguran dan sanksi belum bisa dilakukan secara tegas. Salah satunya keterbatasan personel yang mengawasi. “Jadi harus ada sistematis yang jelas dalam

Operator...(Sambungan hlm 17) untuk mengusut lebih jauh. “Entah memang operatornya yang terlibat atau justru pihak SPBU sengaja menjual kepala pelaku. Dua hal ini masih kami selidiki,” tegasnya. Terpisah, Humas Pertamina Unit Pemasaran DIY-Jawa Tengah, Robert MV Dumatubun saat dihubungi memaparkan, untuk penindakan tegas pihaknya masih menunggu hasil berita acara pemeriksaan (BAP). Tidak menutup kemungkinan, pihak Pertamina juga akan mempolisikan oknum-oknum yang ikut terlibat. Masih lanjut Robert, divisi Pertamina nantinya juga akan memanggil dan melakukan pemeriksaan kepada SPBU dan operator yang terlibat. Sebab, Pertamina sudah memberikan ketegasan kepada setiap SPBU dan penyalur lainnya untuk tidak melanggar peraturan, sesuai dengan kesepakatan pada saat awal menandatangani kontrak kerjasama. “Kami akan memberikan pengarahan yang jelas kepada SPBU dan penyalur, jika terbukti menjual BBM berubsidi dengan curang, maka akan diberi sanksi tegas,” jelasnya.

Banyak...(Sambungan hlm 17) banyak pengalaman asam manisnya. Namun baginya itu merupakan rintangan yang harus dihadapi dengan tegar. ”Ya banyak lah pokoknya asem manisnya. Tapi itu memang menjadi pelajaran berharga bagi diri saya,” tukasnya. Dara berkulit putih asal Pekalongan ini mulai menggeluti dunia model, sejatinya sejak duduk di bangku SMP. Ia belajar foto model di salah satu agency model yang lumayan ternama di Pekalongan. Saat itu, hingga kini ia selalu merasa bahwa dunia foto model adalah dunia belajar untuk menambah pengetahuan. ”Dulu belajar di salah satu agency model di Pekalongan waktu masih SMP. Ya enak-nya bisa belajar, menambah pengetahuan. Tentunya dengan menjadi foto model bangga dengan hasilnya,” jelas mahasiswa salah satu perguruan tinggi yang tinggal di Puri Anjasmoro blok A7/1 ini.

pelaksanaannya,” tambahnya. Sementara itu, Kasi Promosi dan Informasi Dinas Kesehatan Kota (DKK) Endang Sulistiyani lebih menyoroti masalah efisiensi perekonomian keluarga. “Perokok selain pemborosan juga dampaknya bagi kesehatan tidak bagus, berbagai penyakit yang disebabkan rokok juga sudah banyak mengancam. Namun selama ini kesadaran masyarakat tentang kesehatan mereka masih sangat minim,” tambahnya. ■ Rix-Ks Namun, sanksi tersebut meliputi empat tahapan, mulai dari teguran lisan, teguran tertulis, skorsing hingga pemutusan hubungan usaha. Biasanya, pemutusan hubungan usaha bisa dilakukan melalui vonis di Pengadilan Negeri (PN) atau pihak SPBU tidak memperpanjang kontraknya. Disebutkan dia, guna mengantisipasi kejadian tersebut, Pertamina sudah menyiapkan langkah-langkah tegas. Sebab, tidak sedikit pula SPBU di daerah Jateng-DIY yang mendapat skorsing maupun pemutusan kerjasama. “Teguran lisan dan tertulis sudah umum. Sanksi tegasnya yakni berupa mengganti kerugian negara, yakni antara selisih BBM bersubsidi dan non subsidi. Jika skorsing, kami akan menunda pengiriman pasokan hingga waktu yang tidak bisa ditentukan,” pungkasnya. Seperti yang diberitakan sebelumnya, sebuah mobil pikap Isuzu Panther nopol H-181-IMF dihentikan petugas Polsek Semarang Barat saat melintas di Jalan Walisongo, Kelurahan Mangkang Wetan, Kecamatan Tugu, Semarang, Kamis (20/1) malam. ■ M12-Ks Perempuan yang mempunyai hobi traveling ini mengaku susah menjaga image sebagai seorang model. Dia juga tidak mengingkari pandangan negatif dari masyarakat kepada seorang model. ”Susah jaga imagenya, karena banyak godaan dan tentunya pandangan negative juga pasti ada. Namun baginya, pandanganpandangan miring itu hanya sebuah anggapan yang tak perlu dipikirkan. Anggapan masyarakat yang memandang model erat dengan dunia gemerlap, itu tergnatung dari mana orang itu memandangnya. Baginya, tak semua dunia gemerlap bisa dianggap negatif. ”Kalau model emang enggak jauh dari ke glamouran ya. Saya juga enggak munafik dengan dunia gemerlap itu. Cuma enggak semua yang deket dengan dunia itu bisa di pandang negatif. Segala sesuatu bisa di katakan negatif itu tergantung dari cara pandangnya aja sih,” tandasnya. ■ M10-Ks.

Kuliah Umum Intelektual Islam kultas Bisnis dan Ekonomi Islam. Mungkin nanti akan banyak pengumuman,” tambahnya.

NGALIYAN - Setiap perguruan tinggi hampir dipastikan mengadakan kuliah bersama lintas angkatan atau yang lebih dikenal dengan stadium general. Kegiatan ini biasanya diadakan setelah mahasiswa menempuh libur semester. Untuk mengawali semester baru, diadakanlah stadium general. Begitu juga dengan Fakultas Syariah IAIN Walisongo Semarang. Fakultas hukum Islam ini akan mengadakan stadium general pada, Jumat (28/2) hari ini pukul 08.30 WIB. Mahasiswa IAIN kerap menyebutnya dengan kuliah umum. Kuliah umum ini akan diadakan di Aula II Kampus 3 IAIN Walisongo. “Akan menjadi narasumber pada kesempatan kuliah umum besok pak Tolkhatul Hoir, Dosen jurusan hukum pidana dan politik Islam (JS). Temanya yang akan dibahas

menyangkut sosiologi dengan menggunakan kacamata intelektual Islam,” kata Dekan Fakultas Syariah Abdul Ghofur saat ditemui di kantornya, Kamis (27/2). Dia mengimbau kepada seluruh mahasiswa supaya ikut kuliah umum. Menurutnya, kuliah umum penting bagi semua angkatan. Tak hanya materi yang kuliah umum yang akan di dapat. Namun, katanya, pada kesempatan itu juga akan ada pengumuman-pengumuman penting menyangkut perkuliahan.

Foto: Ceprudin

Abdul Ghofur “Iya saya mengimbau kepada mahasiswa baik angkatan muda maupun angkatan tua untuk mengikuti stadium general. Pasalnya, Fakultas Syariah baru saja dipecah, yang awalnya gabung dengan Fa-

■ Semangat Salah satu mahasiswa Fakultas Syariah Habidin sata bertemu di kampus hijau itu mengaku semangat. Mahasiswa ketika lama liburan, akan merindukan suasan proses belajar mengajar. Karena itu kemungkinan besar mahasiswa akan banyak hadir di kulaih umum itu. “Biasanya mahasiswa kalau habis libur semangat lagi kuliahnya. Ya meskipun kadang ada yang masih liburan namun mungkin hanya sebagiannya saja. Materi besok apalagi menarik. Mungkin juga akan banyak mahasiswa yang ingin tahu isinya bagaimana sosiologi dalam pandangan intelektual Islam itu,” tandasnya.■ M10-Ks

Media Gathering di Hotel Santika Premiere PEKUNDEN- Hotel Santika Premiere Semarang akan menggelar media gathering, Jumat (28/2), hari ini mulai pukul 19.00 WIB. Menurut Public Relation Hotel Santika Premiere R Linggar S, kegiatan ini merupakan bentuk usaha menjalin komunikasi dan hubungan

baik dengan awak media. Rencananya, seluruh media di Semarang baik media cetak, elektronik hing ga sosial me dia, akan diundang. “Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini semakin meningkatkan hubungan baik yang telah terjalin selama ini,” terangnya.

Dijelaskan, dalam acara ini nantinya para jurnalis akan dihibur dengan penampilan live music. Mereka juga diperkenankan menyanyi dan berkaraoke dengan lagu bebas. ■ Tersedia Awak media juga dipersilahkan berenang di pool yang

tersedia. Mereka akan dijamu dengan makan malam yang serderhana namun berkesan. “Kami harap acara ini benarbenar mampu membahagiakan kawan-kawan jurnalis agar dalam melaksanakan tugas mereka, dapat lebih bersemangat,” tegasnya. ■ Hid-Ks

Iga Bakar Sambal Kecap di Oak Tree PAPANDAYAN - Sajian kuliner memang menjadi daya tarik, tidak hanya sekadar memberikan santapan yang tidak saja nikmat namun juga menarik disuguhkan. Inilah yang melatar belakangi setiap chef untuk terus berinovasi dalam memberikan kepuasan akan rasa kepada para konsumennya. Hotel Oak Tree Emerald Semarang, mulai Sabtu (1/3) menyajikan beberapa menu promo. Salah satunya, sajian Iga Bakar Kang Mas dan BBQ Norwegian Salmon Sauce yang sempurna untuk penikmat kuliner siap untuk dinikmati. “Iga Bakar Kang Mas memiliki rasa spesial dengan tiga saus pilihan. Ketiganya yakni BBQ iga bakar, rica-rica bakar, atau iga bakar sambal kecap. Dengan begitu, pengunjung bisa memilih rasa yang disuka,” Chef Oak Tree Bachtiar.

Sementara BBQ Norwegian Salmon Sauce memiliki kekuatan rasa yang khas. Daging ikan laut tersebut terasa lebih segar setelah dimasak dengan grill selama beberapa menit sehingga bumbunya benar-benar merasuk. Menu tersebu bisa dipesan bersama dengan nasi putih atau kentang.

DPRD...... (Sambungan hlm 17) membagi para penghuni di Lapas lain,” kata Agung. Politisi Demokrat ini merasa prihatin dengan kondisi Lapas Kedungpane yang terlalu melebihi kapasitas bagi penghuninya. Mereka yang tinggal di Lapas Kedungpane juga merupakan saudara-saudara kita yang tersandung masalah hukum dan masih tetap perlu dibina. ‘’Harapannya, kan mereka setelah menjalani hukuman bisa kembali di tengah masyarakat menjadi labih baik,’‘ungkapnya. Agung Prayitno juga menilai, bagaimana pembinaannya bila penghuni Lapas yang kelebihan kapasitas bisa dilakukan

30 Karaoke...... (Sambungan hlm 17) tu-pintu serta mendongkel box kotak meteran listrik yang menempel di tembok bangunan liar di atas DAS Banjirkanal Timur tersebut. Dan operasi ini juga diikuti dengan pemotongan kabel yang menempel dari tiang listrik di Jalan Unta menuju ke bangunan liar yang berjajar di atas tanggul. Penggempuran bangunan-bangunan untuk kegiatan karaoke liar ini tidak ada perlawanan dari para penghuni. Hal ini dikarenakan para penghuni sudah beberapa kali diingatkan namun masij juga nekat membuka usahanya. Keberadaan karaoke ini warga merasa terganggu. Hampir setiap malam aktivitas kegiatan penghuni banguan di atas DAS Banjirkanal Timur sangat mengganggu dan meresahkan

■ Perpaduan “Sedangkan untuk minumannya, kami mempunyai Oak Tree Sunshine dan Olala yang merupakan perpaduan dari sari buah-buahan segar. Selain itu ada juga, Aserehe Healthy Drink merupakan minuman herbal yang menyegarkan tubuh juga berkhasiat untuk menyehatkan badan, disajikan dengan es batu,” tambahnya. PR Hotel Oak Tree Emerald, Artika Sari, menambahkan tamu hotel baik yang menginap maupun yang datang langsung

LEZAT – Sajian Iga Bakar Kang Mas menjadi salah satu promo kuliner yang ditawarkan Hotel Oak Tree Emerald Semarang mulai Maret mendatang. ■ Foto dok ke Cendana Restaurant & Café dapat menyantap langsung masakan yang dibuat Executive Chef. “ Bagi pecinta cock-

tail, kami telah menyiapkan promo Moon Light Cocktail dan Jebret Cocktail,” tutur Artika. ■ Rix-Ks

dengan sebaik-baiknya. Demikian pula, masalah kegiatan sosial antar penghuni Lapas juga perlu mendapat perhatian. Pembekalan ketrampilan atau kepandaian untuk bekal mereka kembali ke masyarakat sehingga setelah mereka kembali lagi ke masyarakat diharapkan mereka sudah memiliki bekal untuk bekerja dan mandiri. “Pembinaan kepada para penghuni Lapas Kedungpane bisa mengena, bila mereka yang dibina dalam jumlah ideal. Tetapi bila pembinaan dalam jumlah kapasitas yang berlebihan, tidak sesuai dengan jumlah akanh menjadi bias, dan dampaknya pembinaan tidak maksimal,” ucapnya. Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian

Hukum dan HAM (Kakanwil Kemenkumham) Jateng, Rinto Hakim kepada Wawasan mengakui, adanya over kapasitas penghuni Lapas. “Kapasitas Lapas kelas I Semarang hanya 555 orang, tapi jumlah penghuni saat ini mencapai 1.146 orang,” kata Rinto dihubungi Wawasan, Kamis (27/2).

Lapas Kedungpane semakin memprihatinkan. Atas hal itu, para napi dan tahanan terpaksa harus tinggal berdesak-desakan dalam satu kamar. Bahkan, lanjutnya, jumlah penghuni dalam satu kamar melebihi kapasitas seharusnya. Upaya penambahan blok sudah dilakukan, namun belum mencukupi. Selain persoalan membludaknya napi di Lapas, minimnya petugas jaga Lapas juga dikeluhkanya. Lapas memiliki empat regu dengan jumlah personil 13 orang peregunya. “Kekuatan regu hanya 13 orang, sementara idealnya 24 orang. Antisipasi lain, jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkn, kami minta bantuan kepolisian setempat,” kata dia. ■ bgy/rdi-Ks

warga. “Kami sudah melakukan prosedur dengan memberikan imbauan, pembinaan, dan mengingatkan serta memberikan peringatan hingga akhirnya harus dilakukan aksi penggempuran bangunan liar yang difungsikan untuk karaoke liar. Hampir setiap malam, para wanita dengan dandanan menor berada di depan bangunan liar,’‘ tegas Camat Gayamsari Bambang Purnomo Aji kepada Wawasan di sela-sela acara penggempuran. Jumlah bangunan untuk karaoke liar yang digempur, kata Camat Gayamsari Bambang Purnomo Aji, ada sekitar 30 bangunan. “Meskinya, mereka menempati lokasi DAS itu sudah menyalahi aturan, masih ditambah dengan kegiatan karaoke dan bila menjelang malam banyak perempuan dengan dandanan yang kurang

sopan berada di depan bangunan liar tersebut. Di lokasi ini juga rawan kejahatan,” kata Bambang Purnomo Aji. Dikatakan, bahwa pihak kecamatan sudah mengimbau agar kelurahan setempat tidak mengeluarkan KTP, karena mereka menempati lokasi di atas tanggul Banjirkanal Timur yang merupakan tempat larangan untuk hunian, sehingga para penghuni tanggul tersebut, tidak ada warga yang secara resmi tinggal di wilayah Kecamatan Gayamsari. Mereka rata-rata warga di luar Kota Semarang.

■ Jaga Kondusivitas Atas hal itu, mengantisipasi keadaan yang tidak diinginkan dan menjaga kondusifitas suasana di dalam Lapas, Rinto mengakui, pihaknya terus meningkatkan pengamanan. “Terkait itu (mbludaknya penghuni), kami akan tingkatkan pengamanan,” kata dia menambahkan. Diketahui, overload ruang

■ Tak Komentar Menanggapi kenapa bangunan di atas tanggul Banjirkanal Timur itu ada saluran penerangan listrik, Bambang Purnomo Aji dengan tegas menyatakan tidak mau komentar soal itu. “Kalau saya ditanya

soal aliran listrik, kenapa bisa menyala di atas bangunan liar di tanggul Banjirkanal Timur, saya dengan tegas menyatakan tidak mau berkomentar masalah yang satu ini. Sebab bukan wewenang kami untuk memberikan penjelasan,” tegasnya. Seperti kita ketahui, keberadan karaoke liar di tanggul ini sudah beberapa kali dikeluhkan warga sekitar dan beberapa kali warga sekitar juga mengadu ke DPRD Kota Semarang. Wakil Ketua Komisi A DRPD Kota Semarang Wisnu Pujonggo menyambut baik penertiban ini. Pasalnya, keberadaan karaoke liar dan panti pijat ini dikeluhkan warga sekitar. “Pekan lalu mereka mengadu ke dewan dan kami merekomendasikan agar tempat ini ditutup selain juga berada di bantaran kali,” tegasnya. ■ Bgy/hid-Ks


Jumat Pon, 28 Februari 2014

■ 1 Penumpang Tewas, 6 Luka-luka

Ban Pecah, Kijang Terjun ke Sawah KENDAL - Diduga akibat terperosok jalan berlubang, sebuah mobil Kijang Nopol B 1801 YR yang melaju dari arah timur terjun ke sawah di Jalan Lingkar Weleri, Rabu (26/2) malam. Kecelakaan tunggal ini akibat mobil terperosok di jalan berlubang sehingga ban belakang pecah dan sopir tak bisa mengendalikan laju kendaraan sehingga terjun ke sawah. Satu penumpang tewas di lokasi kejadian, sedangkan enam lainnya mengalami luka. Korban tewas bernama Suparman (55), mertua Dwiyanto, korban luka yang dirawat di RSI Kendal bersama Suharno dan istrinya Lagimen, Suwarno, Sukini dan seorang bocah berusia enam tahun

bernama Muhamad Raihan. Sopir mobil, Dwiyanto warga Desa Musuk, Kecamatan Sambirejo, Kabupaten Sragen menjelaskan tidak bisa mengendalikan laju kendaraan karena ban belakang pecah. Mobil berpenumpang tujuh orang dan masih satu keluarga ini oleng dan terjun ke

sawah setelah terperosok lubang jalan. “Saya dari Sragen mau ke Jakarta, kecepatan paling 60 km. Saat itu kondisi jalan sepi dan minim penerangan sehingga saya tak melihat jalan rusak dan berlubang,” jelasnya. Dwiyanto mengaku sempat menginjak

rem, namun mobil yang oleng ke kiri masih melaju dan terjun ke sawah sedalam empat meter dan terguling. Sementara saksi mata di lokasi kejadian, Suherman (38) mengatakan, sebelumnya mobil terperosok jalan berlubang dan oleng serta terjun ke sawah. Korban tewas tergencet bodi mobil yang ringsek sementara penumpang lainnya diselamatkan warga untuk dibawa ke Rumah Sakit Islam Weleri Kendal. “Sebanyak enam korban luka sempat ditolong warga untuk dibawa ke rumah sakit,” jelasnya. Untuk penyeledikan lebih lanjut kasus kecelakaan tunggal ini masih dalam penanganan Satlantas Polres Kendal. ■ Mar/SR

Pengawasan Pemilu Butuh Keterlibatan Masyarakat DEMAK - Dalam pengawasan pemilu butuh keterlibatan masyarakat. Termasuk dalam pengawasan kinerja KPU dan Panwaslu sebagai penyelanggara pemilu, yang tidak menutup kemungkinan terjadi pelanggaran. Pada Forum Diskusi Politik bertema ‘Pentingnya Partisipasi Masyarakat dalam Penyelenggaraan Pemilu’ Ketua DPRD Demak H Muchlasin Daenuri SE MSi MH menyampaikan, dalam melakukan pengawasan pemilu dibutuhkan peran serta atau keterlibatan masyarakat. Sebab jika hanya mengadalkan petugas dari KPU maupun Panwaslu yang sangat terbatas jumlahnya, diyakini pengawasan penyelanggaraan pesta demokrasi tak akan bisa optimal. “Sebenarnya pihak yang sangat berkepentingan dalam penyelenggaraan pemilu adalah rak yat. Sebab tanpa adanya pemilu yang bersih, jujur, dan bermartabat, mustahil terpilih wakil-wakil rakyat atau pun pemimpin bangsa berkualitas dan bertanggung jawab. Maka itu untuk me-

minimalkan kecura-ngan dan pelanggaran pemilu, partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan utamanya dalam penga wasan setiap tahapnya,” ujarnya, Kamis (27/2). Di sisi lain, lanjut Muchlasin, caleg, parpol, KPU, maupun panwaslu harus legawa jika memang ditemukan adanya pelanggaran. Sebab keterlibatan atau partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pemilu adalah bagian dari pendidikan politik. Sementara akademisi dari FISIP Untag Dra Aris Toening Winarni MSi menambahkan, rendahnya partisipasi politik suatu masyarakat salah satunya akibat rendahnya kesadaran politik masyarakat tersebut. Kondisi tersebut terjadi sebagai efek langsung atau pun tidak langsung dari belum optimalnya proses pendidikan politik. Menurutnya ada empat komponen yang bertanggung jawab atas susksesnya pemilu, yakni KPU dan panwasli selaku penyelenggara pemilu, partai politik, pers dan masyarakat.

PERAN MASYaRAKAT: Para pemateri Forum Diskusi Politik Kabupaten Demak 2014 saat menyampaikan paparan tentang upaya meningkatkan peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan pemilu. ■ Foto: sari jati/SR Hadir pula sebagai narasumber kegiatan yang diselenggarakan Kantor Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Demak tersebut Komisioner KPU Demak Divisi kampanye dan Penghitungan Suara Jessy Tri Joeni STR MM, yang menyampaikan materi ten-

tang pemilu yang berkualitas dan bermartabat. Serta Kepala Kesbangpol dan Linmas Drs H Taufiq Rifai MSi yang memaparkan upaya meningkatan partisipasi masyarakat dalam pemilu. ■ ssi/SR

10.990 E-KTP Salah Cetak Belum Diganti

Foto: Agus Umar

Astuti Watiningrum KENDAL - Sedikitnya 10.990 eKTP dari tujuh desa di Kabupaten Kendal mengalami kesalahan

cetak sehingga harus dikembalikan ke pusat. Tujuh desa tersebut meliputi Desa Bandengan, Kecamatan Kendal sebanyak 2.778 e-KTP, Desa Gondoharum, Kecamatan Pageruyung 1.466 e-KTP, Desa Kedungasri, Kecamatan Ringinarum 1.789 eKTP, Desa Pagerdawung, Kecamatan Ringinarum 1.247 e-KTP, Desa Gebanganom Wetan, Kecamatan Kangkung 875 e-KTP, Desa Klibogor, Kecamatan Sukorejo 1.356 e-KTP dan Desa Pagerwojo, Kecamatan Limbangan 1.479 e-KTP. Kepala Dispenduk Capil Kabupaten kendal, Hj Astuti Watiningrum SSos mengatakan pihak nya sudah menerima kiriman eKTP tersebut sejak Maret 2013. Setelah disortir ternyata terdapat kesalahan penulisan desa yaitu

Bandengan ditulis Bandegan, Gondoharum ditulis Gondoarum, Kedungasri ditulis Kedungsari, Pagerdawung ditulis Pegerdawung, Gebanganom Wetan ditulis Gembanganom Wetan, Kalibogor ditulis Kalibagor, Pagerwojo ditulis Pegerwojo. “Rata-rata kesalahan cetak pada penulisan desa. Nampaknya sederhana tapi bisa jadi masalah jika tidak dibetulkan,” jelasnya. Menurut Astuti, dari tujuh desa yang mengalami kesalahan cetak sebanyak 10.990 buha, baru 2.773 e-KTP yang diperbaiki. Dijelaskan, meski dirinya sudah hampir setahun meminta agar eKTP yang mengalami kesalahan cetak diperbaiki namun sampai sekarang baru sebagian yang diperbaiki. Dikatakan, sementara hingga

sekarang diprediksi masih sekitar 5 persen warga Kendal yang masih memegang KTP lama dan belum melakukan foto e-KTP. Pihaknya mengimbau kepada masyarakat Kendal yang belum mengurus e-KTP untuk segera mengurus dan diberikan batas waktu hingga akhir tahun ini. “Kita harapkan masyarakat Kendal yang belum mengganti KTP lama dengan e-KTP segera menggantinya dan diberikan waktu hingga akhir tahun,” jelasnya. Astuti menambahkan hingga saat ini warga Kendal yang sudah melakukan perekaman eKTP mencapai 640.935, sedangkan e-KTP yang sudah jadi dan sudah diterima warga 634.635 buah. ■ Mar/SR

Tunggu Purna Tugas, Jangan Jadi Jurkam GROBOGAN – Sebanyak 260 guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Grobogan pada Maret 2014 mendatang akan mengakhiri masa pengabdiannya atau purna tugas. Untuk menguatkan hati mereka selama menjalani masa pensiun, Pemkab Grobogan melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD), menggelar pembekalan di aula Riptaloka, Kompleks Kantor Bupati, Rabu (26/2). Kepala BKD Grobogan, Suhadi mengatakan, 260 guru PNS fungsional di daerahnya yang akan menjalani purna tugas mulai Maret 2014 mendatang, meliputi guru SD, SMP dan SMA. ”Dari 260 guru PNS purna tugas yang paling banyak dari guru SD. Sedangkan sisanya adalah guru SMP dan SMA,” kata Suhadi usai menutup acara pembekalan, Rabu (26/2). Pemberian bekal pensiun bagi 260 guru PNS purna tugas terse-

but diselenggarakan dalam dua tahap, mulai Selasa (25/2). Tahap pertama diikuti oleh 130 PNS dan tahap kedua, Rabu

(26/2), diikuti oleh 130 PNS. Tugas mereka, kata Suhadi akan digantikan para guru PNS baru atau oleh para guru tidak

BERI BEKAL: Wabup Grobogan, H Icek Baskoro memberikan bekal kepada sejumlah PNS guru yang akan menjalani masa purna tugas, Rabu (26/2). ■ Foto : Sugeng Ariatmodjo/SR

tetap (GTT) yang selama ini sudah masuk database K2. ”Dalam kaitannya dengan ini, kami masih nunggu pengumuman resmi dari pusat, karena hingga saat ini belum ada kabar dan masih mengacu pada pengumuman di website Kemenpan RB beberapa waktu lalu,” tambahnya. Wabup Grobogan, H Icek Baskoro SH dalam sambutanya meminta kepada para PNS agar tetap netral dan jangan menjadi juru kampanye salah satu partai tertentu. Selain itu, wabup juga meminta kepada PNS yang kini tengah menunggu purna tugas menyiapkan mental dan mulai membuat rencana kegiatan untuk mengisi waktu longgar selama menjalani pensiun nanti. ”Isilah masa purna tugas nanti dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat. Untuk itu harus disiapkan sejak sekarang,” kata Icek. ■ K-26/SR

PEDULI KESELAMATAN: Kapolres Demak AKBP Setijo Nugroho bersama Kasat Lantas AKP H Bambang Sumantrio membagikan masker dan helm SNI gratis kepda pengendara sepeda motor yang melintas di kawasan alun-alun. ■ Foto: sari jati/SR

Polres Bagikan Helm DEMAK - Kapolres Demak AKBP Setijo Nugroho berserta jajaran membagikan masker dan helm kepada sejumlah pengendara sepeda motor yang didapati tak mengenakan helm standar SNI, Rabu (26/2). Kegiatan yang dilakukan di sekitaran alun-alun dan depan SMP Negeri 1 Demak tersebut dalam rangka menjadikan masyarakat sebagai pelopor keselamatan berlalu-lintas. “Kasus kecelakaan lalu-lintas di Kabupaten Demak termasuk yang tertinggi di Jateng. Berdasarkan hasil evaluasi, kebanyakan korban yang terlibat kecelakaan adalah para pengendara sepeda motor,” kata kapolres, didampingi Kasubbag Humas AKP Sutomo. Maka dalam aksi simpatik yang juga diikuti para perwira kabag dan kasat, selain helm standar SNI dibagikan pula masker kain agar para pengendara sepeda motor lebih aman dan nyaman selama melaju di jalan raya. Utamanya mereka yang membawa serta anak-anak, diwajibkan juga mengenakan helm standar keselamatan ukuran anak. “Kami membagikan 100 buah helm SNI dan 500 masker gratis ini sebagai wujud kepedulian Polri terhadap keselamatan para pengguna jalan khususnya pengendara motor. Sehingga masyarakat tidak hanya melihat polisi sebagai penegak hukum dengan tindakan-tindakan pelanggaran, namun juga perhatian kami terhdap keselamatan mereka,” imbuh kapolres. Tak hanya peduli terhadap keselamatan para pengguna jalan, razia simpatik terhadap pengendara sepeda motor yang tak berhelm standar itu pun dimaksudkan mendidik dan memberikan contoh langsung. Bahwa dengan mematuhi rambu lalu-lintas dan tertib berkendara akan menghindarkan masyarakat dari kecelakaan di jalan raya. “Jadilah pelopor keselamatan berlalu-lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan. Di antara nya dengan menggunakan helm standar dan tertib ber kendaraan di jalan raya,” tandas kapolres.■ ssi/SR

Tak Semua Pegawai Honorer Puskesmas Tercatat di DKK GUBUG – Sejumlah pegawai honorer di lingkungan Pus kesmas Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, diduga bermasalah. Pasalnya, status mereka yang jumlah mencapai 37 orang tak seluruhnya tercatat di Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) sebagai instansi induk yang menaungi. Kepala Puskesmas Gubug dr Arif Gunawan, ketika ditemui di ruang kerjanya, baru-baru ini, tak mau memberikan keterangan. Alasannya masalah tersebut sudah dilaporkan ke atasannya, di DKK Grobogan. “Tanyakan saja langsung ke DKK. Masalah ini sudah saya laporkan ke sana,” ujarnya. Sedangkan Kepala DKK Grobogan dr Johari Angkasa MKes saat dihubungi via ponsel, Senin (24/2), membenarkan hal itu. “Jumlahnya kami belum tahu pasti. Yang jelas, di antara mereka ada yang masuk daftar pegawai Katagori II (K-2) serta berstatus pegawai kontrak dan sudah terdaftar di DKK. Sementara sejumlah honorer lainnya tak terdaftar, karena diduga kuat mereka diangkat oleh pimpinan Puskesmas,” ujarnya. Tentang nasib para pegawai honorer di Puskesmas Gubug yang hingga kini belum diangkat menjadi CPNS, menurut dr Johari tergantung kebijakan lebih lanjut dari pemerintah pusat setelah pengangkatan CPNS K-2 berakhir pada periode tahun anggaran 2013 silam. “Bagi honorer yang selama ini sudah terdaftar di DKK, tentunya akan kami perjuangkan nasibnya dengan mengusulkan status mereka kepada pemkab untuk mencarikan jalan keluar, sedangkan mereka yang tak terdaftar, tentunya menjadi tanggung jawab pejabat yang mengangkatnya,” ujar dr Johari seraya mengatakan hal ini merupakan masalah serius yang harus segera ditangani jajarannya. ■ K-26/SR


Jumat Pon, 28 Februari 2014

■ Pembangunan

GOR Kridanggo

Konsultan Bantah Tak Sesuai Bestek SALATIGA - Pihak konsultan pengawasan pembangunan GOR Kridanggo, Salatiga, yakni CV Temadea Semarang menyatakan menjadi hak Kejati Jateng jika menilai hasil proyek GOR Kridanggo tak sesuai bestek. Staf ahli CV Tamadea, Semarang, Djoko Siswanto, Kamis (26/2) memiliki penjelasan tersendiri. Menurut Djoko, pihak Kejati Jateng menunjuk tim pendapat ahli teknik sipil dari Undip untuk melakukan penilaian terhadap hasil pembangunan dengan nilai pekerjaan Rp 3.944.500.000 dari Kementerian Pemuda dan Olahraga tersebut. ‘’Selaku rekanan atau pun KONI Salatiga dan dirinya sebagai konsultan pengawas proyek berhak pula menunjuk tim penilai tandingan. Jika Kejati Jateng menggunakan Undip, bisa jadi KONI Salatiga menunjuk tim penilai tandingan seperti dari Unnes, UNS atau UGM,” ujar Djoko Siswanto.

Namun apakah akan menunjuk tim penilai tandingan, Djoko mengembalikan kepada KONI. Ia membantah jika upaya menunjukkan tim penilai tandingan sebagai bentuk perlawanan terhadap Kejati Jateng. Yang pasti, menurut Djoko, tidak benar jika pembangunan GOR Kridanggo tak sesuai bestek. “Apa yang kami kerjakan sebagai konsultan pengawas dapat dipertanggungjawabkan. Karena memang ada bangunannya,” tandasnya. Ia menambahkan, pihak CV Temadea Semarang sendiri telah diperiksa dua orang oleh tim penyidik Kejati Jateng,

yakni pengawas lapangan serta manajemen. Seperti diketahui, Kejati Jateng menyidik kasus dugaan korupsi pembangunan Gedung Olahraga (GOR) Kridanggo Salatiga senilai Rp 3,94 miliar tahun 2011. Bahkan menurut Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Jateng, Masyhudi, penyidik telah ditetapkan tersangka, yakni dari unsur rekanan dan pejabat pembuat komitmen (PPKom). Berdasarkan hasil pemeriksaan, Kejati menyebut pelaksanaan proyek GOR Kridanggo tak sesuai bestek. Sebagai PPKom, dari unsur KONI Joni Setiadi. Proyek dikerjakan PT Tegar Arta Kencana Suruh, Kabupaten Semarang selaku pemenang lelang. Adapun pengawas lapangan berasal dari unsur SKPD, yaitu Diah Puryati dengan anggota Amin Siahaan dan Petrus Mas Sentot. ■ rna/SR

Revitalisasi Terminal Bawen Dilanjutkan BAWEN - Proyek revitalisasi Terminal Bawen yang menempati lahan seluas 3.000 m2 dilanjutkan tahun ini dengan anggaran Rp 23,4 miliar yang bersumber dari APBN dan APBD Kabupaten Semarang 2014. Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan RI mengalokasikan anggaran Rp 20 miliar, sedangkan APBD Kabupaten Semarang mengalokasikan dana pendampingan Rp 3,4 miliar. Revitalisasi terminal tersebut ditargetkan tuntas secara keseluruhan tahun 2015. Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Semarang Prayitno Sudaryanto mengatakan, revitalisasi Terminal Bawen dilakukan secara bertahap. Tahun 2014 akan dilanjutkan pembangunan gedung keberangkatan dan fasilitas lain seperti kios, mushala, ruang merokok, ruang menyu-

sui, landasan serta jalur keberangkatan dan kedatangan penumpang. ‘’Revitalisasi tahun 2013 berupa pembangunan gedung keberangkatan antarkota dalam provinsi, landasan parkir mobil dan angkutan dalam kota sudah selesai. Tahun ini dilanjutkan pembangunan gedung keberangkatan dan fasilitas lainnya yang dibiayai APBN sebesar Rp 20 miliar dan Rp 3,4 miliar dari APBD II,’‘ jelasnya, Kamis (27/2). Prayitno mengatakan, revitalisasi Terminal Bawen secara keseluruhan diperkirakan selesai 2015. Sehingga setelah revitalisasi tuntas, kondisi terminal lebih tertata dengan baik dan layak dijadikan terminal tipe A. ‘’Usulan menjadi termina A sudah kita ajukan, tapi belum ada persetujuan dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Tujuan dijadikan terminal A agar lebih tertata. Kita berharap

setelah revitaliasi tuntas usulan menjadi terminal A disetujui kemenhub,’‘ ujarnya. ■ Pemisah Jalur Ia menjelaskan, nantinya di Terminal Bawen ada pemisahan jalur penumpang datang dan berangkat. Selain itu, semua angkutan termasuk bus antarkota antarprovinsi (AKAP) wajib masuk terminal untuk mengambil dan menurunkan penumpang. Terpisah, Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kabupaten Semarang, Hadi Mustofa menyatakan, pihaknya mendukung adanya perubahan kelas Terminal Bawen. Tapi dia minta setelah menjadi terminal tipe A kondisi terminal benarbenar tertata. ‘’Saya setuju asalkan kita diajak koordinasi seperti apa rencananya karena nanti yang akan menempati terminal kita,’‘ ujarnya. ■ rbd/SR

DI KONI: Staf ahli CV Tamadea Semarang, Djoko Siswanto (kanan) saat berada di KONI Salatiga beberapa waktu lalu.■ Foto: Ernawaty/SR

29 Polisi dan Pegawai Dishub Terjaring Razia SALATIGA - Sebanyak 29 kendaraan dinas Polri dan Dishub Jateng terjaring razia gabungan yang digelar Satlantas Polres Salatiga dengan Dishub Provinsi di kawasan Terminal Tingkir Salatiga, Kamis (26/2). Para pelanggar langsung mengikuti sidang di tempat. Sidang di tempat dipimpin hakim tunggal dan jaksa dari Kejari Salatiga. KBO Satlantas Polres Sala-

tiga, Iptu Harjan Widodo, Kamis (26/2) mengatakan, dari 29 kendaraan yang terjaring razia rinciannya 22 kendaraan milik anggota Polres Salatiga dan 7 kendaraan milik Dishubkombupar. “Kegiatan razia ini, merupakan kegiatan dari Dishub Provinsi langsung,” ujar Iptu Harjan. Dari hasil sidang di tempat, terkumpul denda Rp

Humas Harus Mampu Ubah Paradigma daknya pejabat humas pemerintah bisa mengetahui lebih awal isu yang akan menjadi wacana publik” terangnya.

Latihan Persiapan Pengamanan Pemilu UNGARAN - Polres Semarang melakukan persiapan dan pelatihan pengamanan pemilu dengan menggelar latihan Pra Operasi Mantab Brata Candi 2014 di Aula Condrowulan Polres Semarang, Kamis (27/2). Kegiatan ini diikuti seluruh kepala bagian, kepala satuan, kaposek, dan kepala unit polsek serta perwakilan masing-masing satuan fungsi. Dalam sambutannya, Kapolres Semarang AKBP Augustinus

Berlianto Pangaribuan mengatakan, pelatihan bertujuan untuk persiapan dalam rangka mengamankan rangkaian Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2014. Diharapkan para peserta pelatihan serius menyerap semua materi yang disampaikan dan melakukan diskusi secara serius sehingga hasilnya menjadi acuan dalam pengamanan. ‘’Sampaikan hasil pelatihan ini kepada anggota masing-masing sehingga anggota paham

LATIHAN BELADIRI: Sejumlah anggota Polres Semarang mengikuti latihan beladiri dalam rangka persiapan pengamanan Pemilu 2014 di Mapolres Semarang, Kamis (27/2). ■ Foto: Rusmanto Budhi/SR

dan mengerti serta dapat melaksanakan saat bertugas mengamankan pelaksanaan pemilu nanti,’‘ tegasnya. Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Semarang Guntur Suhawan dalam paparannya menyampaikan masalah mekanisme pelaksanaan pemilu di Kabupaten Semarang. Sedangkan Kabag Ops Polres Semarang, Kompol Yuyun Arief memaparkan tentang pola pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) dan langkah-langkah pengamanan TPS. Kemudian Kasat Intelkam Polres Semarang, AKP Munawar menyampaikan masalah deteksi dini dan kondisi Kamtibmas di Kabupaten Semarang, dan terakhir Kasat Reskrim, AKP Pahala Martua Nababan memaparkan kewenangan dan tugas dari tim penegak hukum terpadu (gakkumdu). Pada kesempatan itu juga diberikan pelatihan beladiri Polri dan simulasi pengamanan TPS yang digelar di halaman Mapolres Semarang. Selain itu, dilakukan simulasi pengamanan TPS agar anggota siap saat diterjunkan mengamankan pemilu. ■ rbd/SR

2.200.000. Semua uang denda tersebut langsung diserahkan ke kas negara. Sementara pemilik kendaraan yang merupakan unsur penegak hukum malu-malu ketika ditemui wartawan. Mereka lebih memilih menghindar saat akan ditanya mengapa sampai melanggar. “Jangan saya,” ujar seorang anggota Polres Salatiga. ■ rna/SR

RAKOR KEHUMASAN: Kepala Biro Humas Kemendagri Gatot Tri Laksono menjadi pemateri dalam ‘Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Bidang Kehumasan Pemerintah Provinsi Jateng 2014’ di Grand Wahid Hotel Salatiga, Kamis (26/2). ■ Foto: Ernawaty/SR SALATIGA - Kepala Biro Humas Kemendagri Gatot Tri Laksono mengatakan, di tengah reformasi birokrasi, peran humas sangat berbeda. Staf humas harus bisa mengubah paradigma, siap melayani bukan lagi dilayani. Hal itu disampaikan Gatot Tri Laksono saat menjadi pemateri dalam ‘Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Bidang Kehumasan Pemerintah Provinsi Jateng 2014’ di Grand Wahid Hotel Salatiga, Kamis (26/2). Gatot yang membawakan materi tentang ‘Peran dan Fungsi Humas Pemerintah di Era Reformasi dan Otonomi Daerah’ menuturkan bahwa humas sebagai alat memban-

gun citra pemerintah. “Perubahan paradigma pelaksanaan birokrasi pemerintah dari berbasis pekerjaan menjadi pelayanan saat ini dibutuhkan humas,” katanya. Menurut Gatot, dampak sebuah euforia demokrasi, yakni munculnya tuntutan dan perkembangan masyarakat ke arah paradigma kenegaraan yang menuntut kebersamaan dan hilangnya ego sektoral, seiring dengan kemajuan teknologi komunikasi dan informatika. ‘’Untuk itu pejabat humas dituntut mengambil peran dalam mengenali permasalahan yang diprdiksi dapat mengganggu stabilitas lokal, regional, maupun nasional. Seti-

■ Belum Konsisten Gatot menilai, selama ini keterbukaan informasi masih belum dilaksanakan secara konsisten. Karena mindset kerahasiaan masih tertanam kuat di kalangan birokrasi. Bahkan peran humas belum dipandang menjadi elemen penting dan strategis dalam mengelola informasi intitusi, lembaga maupun unit kerja. Gatot mengimbau, dengan munculnya tantangan di tengah arus informasi jika tak disikapi dengan tegas bisa memicu kesemrawutan informasi. “Arus informasi di masyarakat harus diwaspadai ka- rena bisa menciptakan ketidakfokusan permasalahan yang dihadapi sehingga sulit dalam mencari solusi. Derasnya arus informasi saat ini, bisa menciptakan kurangnya fokus atau perhatian,” paparnya. Untuk itu, kata dia, perlu dibangun sistem informasi dan publikasi kehumasan antarlembaga, intitusi maupun antarunit kerja pemerintah pusat, pemerintah provinsi dan Kabupaten/kota. “Dengan terbangunnya sistem informasi maka akan memberi ruang dan peluang bagi pengelolaan informasi dan tindak komunikasi secara layak baik nasional maupun lokal,” tandasnya.■ rna/SR

■ Proyek Peningkatan Jalan Banyumanik-Bawen

Dikeluhkan, Kemacetan Ganggu Pengiriman Susu UNGARAN - Adanya pekerjaan proyek peningkatan jalan Banyumanik-Bawen berupa pengecoran beton jalan di seputaran Bawen dikeluhkan sejumlah perusahaan karena mengakibatkan kemacetan lalu lintas cukup parah. Selain mengganggu pengiriman bahan baku untuk industri, adanya kemacetan juga mengganggu pengiriman susu hasil produk peternak susu di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang ke pabrik pengolah susu yang berada di luar daerah. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Semarang Ari Prabono menandaskan, pelaksanaan proyek peningkatan jalan Banyumanik-Bawen yang dilakukan PT Adhi Karya tersebut melanggar komitmen yang telah disepakati bersama. Karena hasil

rapat di Mapolres Semarang setelah Apindo mengirimkan surat ke PT Adhi Karya disepakati pengerjaan peningkatan jalan menunggu jalan tol Ungaran-Bawen rampung. ‘’Ternyata target penyelesaian jalan tol molor dari target waktu yang direncanakan, sehingga pekerjaan proyek jalan Banyumanik-Bawen dipaksakan pelaksanaannya. Ini jelas melanggar komitmen yang telah disepakati bersama,’‘ tandasnya, Rabu (26/2). ■ Terjebak Macet Kata Ari, adanya pekerjaan proyek tersebut mengakibatkan kemacetan parah di jalur Semarang-Bawen. Imbasnya, pengiriman bahan baku untuk industri terhambat. Selain itu, karyawan tidak bisa sampai lokasi kerja tepat waktu akibat

terjebak macet saat berangkat kerja. ‘’Perusahaan dirugikan karena produktivitas terganggu. Kita minta lalu lintas ditata ulang agar tidak menimbulkan kemacetan, dan jalan tol Ungaran-Bawen segera dibuka untuk mengurai kemacetan,’‘ tukasnya. Sementara itu, anggota Komisi B DPRD Kabupaten Semarang, Joko Sriyono mengaku mendapat keluhan dari sejumlah industri dan peternak sapi perah di Kecamatan Getasan menyusul adanya kemacetan lalu lintas tersebut. Sebab lamanya waktu pengiriman susu akibat kemacetan bisa mempengaruhi kualitas susu. ‘’Peternak sapi perah mengeluh dan khawatir kualitas susu menurun akibat truk tangki terkena macet. Pengiriamn

bahan baku ke industri juga terganggu,’‘ ujarnya. Menurut Joko, kemacetan di kawasan Bawen juga berdampak kerusakan jalan di desadesa. Sebab jalan desa dimanfaatkan mobil dan kendaraan berat sebagai jalur alternatif untuk menghindari kemacetan. ‘’Masyarakat di Kecamatan Pringapus, Bergas, dan Bandungan mengeluhkan jalan desa rusak karena digunakan sebagai jalur alternatif menghindari kemacetan di Bawen. Pemkab Semarang dirugikan karena banyak jalan rusak,’‘ katanya. Terpisah, Ketua Koperasi Susu Getasan Bambang Irianto mengatakan, pihaknya terpaksa menyiasati waktu pengiriman susu ke pabrik pengolah susu agar kualitas susu tidak menurun. Caranya, pengiriman susu dilakukan di luar jam

JALAN MACET: Jalan utama Ungaran-Bawen di seputaran Bawen mengalami kemacetan menyusul adanya pekerjaan proyek peningkatan jalan Banyumanik-Bawen. ■ Foto : Rusmanto Budhi/SR sibuk ketika arus lalu lintas di Bawen tidak terlalu padat. ‘’Untuk menghindari kemacetan, truk tangki pengangkut susu diberangkat subuh, atau

siang sebelum jam pulang kerja. Terkadang pada jam-jam tertentu di Bawen tak macet,’‘ ungkapnya. ■ rbd/SR


Jumat Pon, 28 Februari 2014

Susah Payah Hadapi Rintangan ADA benarnya pepatah yang mengatakan sukses itu harus diawali dari perjuangan. Untuk hidup mapan, seseorang terlebih dahulu harus susah payah melewati rintangan. Demikian pula dialami Nirmala Hidayati owner butik Zoya bagian Kota Semarang dan Kabupaten Kudus. Sebelum perempuan Kelahiran Pekalongan 6 Juli 1967 ini memiliki butik hijab di empat tempat, ia harus melewati susahnya jualan keliling door to door. Nafas wirausaha, sudah dilakoni sejak masih duduk di bangku kuliah. Dengan modal pas-pasan, ia menjajakan pakaian kepada teman-teman kuliahnya. Selain mencari ilmu, ia dengan senang hati menyalurkan hobinya untuk berjualan hingga lulus kuliah. Pasca menempuh pendidikan tahun 1990, ia langsung dipersunting oleh Iqror al-Fatah. Selepas menikah, justru hasrat wirausahanya semakin mantap karena didukung penuh oleh suami. Meskipun hidup di peran-

tauan, Kota Bandung, dirinya tetap meneruskan aktivitas berjualan. Dengan memanfaatkan berbagai even ia memberanikan untuk promosi dagangannya. “Setelah lulus saya langsung menikah dengan suami saya. Karena kerjanya di Bandung saya ikut ke Bandung juga. Jualan tetap dijalani, hanya saja, yang awalnya saya jualan kepada teman kuliah, setelah menikah jualan sama teman-teman arisan,” tuturnya. Jualan dari rumah ke rumah ia lakona hampir puluhan tahun di Kota Kembang itu. Sehingga akhirnya pada 2008 silam, perempuan berkulit putih itu harus hengkang dari Bandung karena suaminya pindah kerja ke Ka-

Bersama sang anak. ■ Foto : arixc ardana

bupaten Semarang. Dari kepindahan ini, ibu anak satu ini mulai berfikir untuk membuka butik hijab. “Suami pindah kerja dari Bandung ke Ungaran, saya juga ikut. Nah dari sana kemudian saya matur kepada suami bagaimana kalau membuat butik. Kebetulan adik ada yang punya butik Zoya. Terinspirasi dari itu, kemudian kami mengajukan proposal ke Zoya pusat di Bandung. Alhamdulillah di acc,” paparnya. Setelah perizinan resmi, dengan modal yang pas-pasan pula Nirmala nekat membuka butik Zoya di Java Mall pada tahun 2008. Meskipun dengan modal tak terlalu banyak, dirinya mantap untuk membuka butik Zoya meskipun hanya berukuran tiga kali empat meter. Semasa itu, untuk mencari karyawan ia mengalami kesulitan. Dengan karyawan hanya dua orang akhirnya nekat untuk buka sejak pagi hingga malam hari. Sebagai gantinya, ketika karyawannya izin maka harus ia sendiri yang melayani setiap ada pelanggan. “Waktu pertama kali buka di Java Mal hanya berukuran tiga kali empat meter. Selain itu karyawannya juga hanya ada dua. Sangat kerepotan sekali, karena ketika ada yang izin maka saya yang harus menggantikan. Un-

tung suami saya mau antar jemput kalau selesai kerja dari Ungaran,” selorohnya. ■ Rintangan

Setelah mendapat hitungan tahun, pelanggan butiknya pun mulai ramai. Tak segan, ia dengan pelanggannya untuk bertukar cerita pengalaman mengenai trendi hijab. Berkat itu, ia akhirnya mengenal hampir semua pelanggannya yang bukan hanya dari Kota Semarang. “Karena saya dekat dengan pelanggan jadi saya tahu dari mana mereka. Uniknya di, ternyata pelanggan kami itu bukan hanya dari Semarang, tapi juga ada dari Pekalongan, Kendal, Jepara dan hampir 30 persen pelanggan kami itu dari Kudus,” imbuhnya. Tak sedikit, pelanggannya yang meminta untuk membuka butik Zoya di daerah masing-masing. Namun, atas dasar pertimbangan pelanggan terbanyak, akhirnya Kudus dipilih untuk dijadikan tempat buka butik baru. Akhirnya, pada 2009 ia membuka cabang butik Zoya di Kabupaten Kudus. “Karena namanya juga usaha ya, pasti ada suka dukanya. Waktu saya buka Zoya di Kudus itu Karena saya di Kudus, suami di harus berpisah sama suami. Ke- Ungaran,” tukasnya. Meskipun dengan segala pertemunya kalau akhir minggu, itu pun jika suami tak ada kerjaan. juangan akhirnya dia sukses membuka butik di Kudus. Setelah berjalan dua tahun, ia juga membuka kembali butik yang sama di Ngaliyan Semarang pada Maret 2001. Untuk butik Zoya dia mempunyai tiga butik yakni di Semarang dua tempat dan satu di Kudus. Seakan tak ada habis semangatnya untuk membuka butik. Setelah membuka tiga butik Zaya, ia kembali membuka butik

Nirmala Hidayati Foto : arixc ardana

dengan nama sendiri, “Nirmala Butik”. Adapun yang menjadi tempat pilihan membuka butik Nirmala di Kabupaten Kudus. Dia melihat, Kudus banyak wanita pecinta hijab. “Meskipun susah payah saat ini ada empat butik. Rintangan pasti adalah. Waktu di Kudus saja, pernah dalam satu hari itu tak ada orang yang membeli satu pun. Tapi itu ujian dalam berdagang, kita harus lewati itu,” papar dia, yang ketika itu menggunakan gamis warna hijau daun itu. ■ M10-rth

■ Unisbank Gandeng Kadin Jateng

Kukuhkan Universitas Berbasis Kewirausahaan BATAN MIROTO - Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang menjalin kerja sama dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Tengah. Upaya itu dilakukan melalui bentuk pengembangan wirausaha di kalangan mahasiswa. Kerjasama itu diharapkan menjadi solusi atau penyemangat bagi mahasiswa agar tumbuh menjadi pengusaha. Hal itu ditegaskan Rektor Unisbank Dr H Hasan Abdul Rozak usai berkunjung ke Menara Suara Merdeka, Kamis (27/2). Menurutnya, Kadin Jateng merupakan gudang pengusaha yang akan memberikan dampak positif dalam menjadikan mahasiswa menjadi seorang wirausaha. “Dukungan dari Kadin Jateng ini, akan memberikan solusi atau penyemangat bagi mahasiswa kami dan mendorongnya menjadi seorang pengusaha,” ungkapnya. CINDERAMATA : Ketua Kadin Jateng Kukrit Suryo Wicaksono menerima cinderamata dari Rektor Unisbank Hasan menambahkan, melalui Hasan Abdul Rozak dalam kunjungannya ke Menara Suara Merdeka, Kamis (27/2). ■ Foto : Arixc Ardana-rth kerja sama tersebut, nantinya Ka-

din akan memberikan beragam program tentang kewirausahaan bagi mahasiswa. Program itu diharapkan bisa terlaksana dalam satu bulan sekali. Sampai saat ini, lanjutnya, Unisbank sudah didukung oleh Bank Indonesia dan Telkom dalam mengembangkan unit kajian yang disebut ekonomi kreatif. Program tersebut yakni, dengan memberikan wadah dan pengarahan bagi mahasiswa yang berkompeten di bidang tertentu, untuk agar bisa membangun usahanya. “Kurikulum wirausaha sudah dibuat, mulai dari pengembangan sikap kewirausahaan, pengelolaan usaha, sampai menyelenggarakan suatu bentuk usaha, sedangkan modalnya, kita buat sebuah kompetisi diinternal dan lewat Dirjen Dikti,” tambahnya.

pengusaha muda dan bisa berbagi dengan mahasiswa. “Selain itu, bisa juga Kadin memberikan kuliah umum atau dalam bentuk pelatihan-pelatihan khusus, tentang kewirausahaan,” ungkapnya. Ketua Umum Kadin Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono menyambut baik dengan pengangkatan sebagai dewan penyantun di Unisbank tersebut. Dia mengungkapkan, mengajak mahasiswa menjadi wirausaha merupakan salah satu tugas sebagai Ketua Umum Kadin. Sehingga, dapat memajukan perekonomian di Jawa Tengah. “Kita siap memberikan program-program kewirausahaan yang ada di Kadin Jateng, minimal sebulan sekali, kita akan memberikan acara berbagi pengalaman, dengan mendatangkan para pengusaha di kampus Unisbank,” jelasnya. Dirinya ber■ Berbagi Pengalaman Dia menambahkan, program harap dengan berbagai cerita dan tersebut semisal membuat acara pengalaman tersebut mampu yang mendatangkan narasumber memberikan motivasi kepada para mahasiswa. ■ rix-rth


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.