■ Senin Kliwon ■ 21 April 2014 TAHUN KE-29 NO: 32 TERBIT 24 HALAMAN - ISSN 0215-3203
Harga Eceran Rp 2.000 Harga Langganan Rp 50.000
Liverpool Puncaki Klasemen NORWICH - Liverpool memetik hasil positif di lawatan ke markas Norwich City di lanjutan Liga Inggris. Menang dengan skor akhir 3-2, The Reds menempati puncak klasemen dengan keunggulan lima poin. Dalam pertandingan di Carrow Road, Minggu (20/4) malam WIB, Liverpool unggul 2-0 atas The Canaries saat babak pertama selesai. Raheem Sterling dan Luis Suarez menjadi pencetak golnya. Di babak kedua, Liverpool mampu menambah satu gol, sementara Norwich dua kali membobol gawang Simon Mignolet. Gol Liverpool itu dilesakkan oleh Sterling. Sedangkan dua gol Norwich tercatat atas nama Gary Hooper dan Robert Snodgrass. DeSELEBRASI: Pencetak dua gol Liverpool, Raheem Sterling merayakan gol dengan rekannya yang mencetak satu gol, Luis Suarez. ■ Foto: Yahoosports
ngan tambahan tiga angka ini, Liverpool kini menempati puncak klasemen dengan raihan 80 poin, unggul lima angka dari Chelsea di posisi kedua. Sementara itu, Norwich yang mengumpulkan 32 poin, ada di posisi 17, alias satu strip di atas zona merah. Liverpool mampu unggul cepat saat melakoni laga tandang ke markas Norwich. Gol pertama yang dicetak pada menit keempat itu tercatat atas nama Sterling. Sterling mendapatkan umpan dari Philippe Coutinho, lalu melakukan pergerakan dari sisi kiri lapangan ke arah kotak penalti Norwich. Sepakan jarak jauhnya sempat menyentuh bek Norwich, sebelum masuk ke gawang yang dikawal oleh John Ruddy. Liverpool sementara unggul 1-0. Joe Allen mendapatkan kans emas di menit kesembilan. Sial, Ruddy masih Bersambung ke hal 7 kol 3
Suryadharma Langgar Etika ■ Mbah Maimun Bantah PPP Dukung Prabowo SEMARANG - Kisruh di tubuh PPP menjadi perhatian serius di kalangan pengurus DPW PPP Jateng. Untuk menyikapi hal ini, DPW PPP Jateng segera menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan seluruh anggota DPW. Rapat tersebut di dalamnya termasuk membahas permasalahan internal yang terjadi di tubuh partai berlambang Kabah tersebut. Sekretaris DPW PPP Jateng Suryanto mengatakan, Rapim-
nas PPP di Jakarta memberhentikan SDA sementara sebagai Ketua Umum DPP PPP. SDA digantikan posisinya oleh Wakil Ketua Umum Emron Pangkapi sebagai pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PPP. Kepu-
tusan tersebut diambil alih oleh forum lantaran SDA melanggar AD/ART partai. “Sebenarnya rapimnas kemarin tujuannya islah, karena ketua umum sudah melakukan tindakan menyalahi etika, melanggar AD/ ART, melakukan pemecatan beberapa ketua DPW dan mereposisi Sekjen (Romahurmuzzy alias Romy- ). Perlu adanya islah dan minta pertanggungjawaban, tapi keBersambung ke hal 7 kol 3
Kejati: Video Caleg Bagi Amplop Kasus Rina Gemparkan Warga Brebes Masih Proses SEMARANG - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng mengaku masih memproses perkara dugaan korupsi dan pencucian uang pada proyek Perumahan Griya Lawu Asri (GLA) Karanganyar dengan tersangka Rina Iriani Sri Ratnaningsing. Kendati sudah menyatakan selesai dan segera memasukkan ke penuntutan, tapi sampai kini belum juga dilimpahkan. Tak diketahui pasti alasannya. Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Jateng Masyhudi mengakui piBersambung ke hal 7 kol 3
GEBYAR
6
Kembali Minta Cerai ARTIS kontroversial Nikita Mirzani kembali jadi sorotan. Isu perceraian Nikita dengan suami, Sajad Ukra, kembali muncul setelah dia lagilagi mengajukan gugatan cerai. Kabar gugatan ini dibenar kan oleh Humas Pengadilan Jakarta Selatan, Ida Noor.
BREBES Sebuah video berdurasi lima menit yang berisi seorang calon legislatif (caleg) tengah membagikan amplop kepada belasan ke pala desa beredar di Kabu paten Brebes. Caleg yang diketahui berasal dari Partai Demokrat itu melakukan du gaan money politics di sebu ah rumah makan. Dalam rekaman video amatir itu, caleg diduga me minta dukungan kepada para kades dalam pemilu legislatif 9 April lalu. Bahkan dalam re kaman tersebut salah se orang kades terlihat mem bagikan amplop kepada para kades lainnya yang hadir.
Banyak ragam kreativitas menyambut Hari Kartini. Mulai dari lomba berbusana adat hingga kegiatan unik. Berbagai cara ini tentu diharapkan bisa menggugah perhatian masyarakat mengenang hari bersejarah bagi kaum perempuan tersebut. KEGIATAN unik menyambut Hari Kartini dilakukan Pemkab Purbalingga. Kegiatan unik menyambut Hari Kartini tahun 2014. di antaranya Festival Kuliner Tradisional Bubur Sumsum. Kegiatan ini tak pelak mendapatkan apresiasi dari warga. Antrean pengunjung menyemut memadati areal Stadion Goentoer Darjono Minggu pagi (20/4), berebut kuliner tradisional khas Purbalingga berupa pembagian bubur sumsum dan bubur candil pada
Sembari menerima am polp, caleg juga memberikan arahan kepada beberapa ke pala desa. Video itu sengaja direkam oleh salah seorang kades yang ikut hadir saat pertemuan. Pertemuan dige lar di rumah makan yang ber ada di Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes. Caleg yang merupakan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Brebes dalam pertemuan tersebut diduga meminta dukungan. Bahkan mantan anggota DPRD Bre bes itu menceritakan penga laman dirinya saat masih du Bersambung ke hal 7 kol 1
SURAT CINTA Berujung Kudeta JAKARTA - Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (57) membawa PPP sebagai partai pertama yang berkoalisi dengan Gerindra untuk mendukung pencapresan Prabowo Subianto. Siapa sangka pernyataan cinta Suryadharma ke Prabowo berujung kudeta. Kehadiran Suryadharma ke arena kampanye Gerindra di GBK Minggu 23 Maret 2014 berbuntut panjang. Akibat datang dan menyatakan cinta ke sosok Prabowo Subianto di kampanye akbar itulah sekarang Suryad-
harma harus menghadapi kudeta yang dipim- pin oleh Waketum Emron Pangkapi dan Sekjen Romahurmuziy. Kala itu Suryadharma tak datang sendiri ke arena kampanye Gerindra, dia bersama Waketum PPP Nur Muhammad Iskandar dan Menpera Djan Faridz. Kehadiran Suryadharma itu memang jadi cikal bakal penggulingan Menag ini dari Bersambung ke hal 7 kol 1
SILATURAHMI: Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto (kanan) bersama Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (kedua kanan) bersilaturahmi dengan Majelis Syariah PPP, KH. Maimun Zubair di Pondok Pesantren Al Anwar, Desa Karangmangu, Sarang, Rembang, Jateng, Minggu (20/4). ■ Foto: antara
Festival Bubur Sumsum Sambut Hari Kartini
Diyakini Obati Capek, Jadi Rebutan Warga acara Festival Bubur Sumsum, yang disajikan gratis bagi para pengunjung. Belum genap satu jam, dua kuliner tradisional yang dipercaya mengobati rasa capek-capek tersebut ludes diserbu para pengunjung tanpa tersisa, akibat banyaknya pengunjung BUBUR SUMSUM : Warga menyerbu bubur sumsum dan candil gratis yang disediakan dalam Festival Bubur Sumsum menyambut Hari Kartini di Stadion Goentoer Darjono, Purbalingga, Minggu (20/4). ■ Foto: Joko Santoso
yang memadati stadion sejak pagi hari banyak di antara mereka yang tidak kebagian. Salah satu pengunjung, Slamet mengatakan, dirinya menghabiskan dua mangkuk bubur untuk memulihkan tenaganya, seiring dengan kesibukannya yang memerlukan energi ekstra. “Saya sudah kecil selalu mengkonsumsi bubur tradisional yang terbuat dari tepung beras santan, dan cocoran gula kelapa tersebut, karena kuliner tersebut mampu mengembalikan tenaga serta fitalitas sehabis aktivitas,”tuturnya. Bersambung ke hal 7 kol 1
Senin Kliwon, 21 April 2014
Bus Tabrak Trailer, 39 Tewas
Bibir Lebar Tanda Kecantikan
ISLAMABAD - Sedikitnya 39 orang tewas dan beberapa cedera ketika satu bus penumpang menabrak truk gandeng di Kabupaten Sukkur, Pakistan Selatan, Minggu (20/4), kata beberapa pejabat. Fida Husain, Inspektur Polisi, mengatakan kecelakaan itu terjadi di Jalan Raya Nasional pada Minggu dini hari. Kecelakaan fatal tersebut terjadi di dekat Kota Kecil Pano Akil, Sukkur, kabupaten di Provinsi Sindh di bagian selatan negeri itu, ketika van tersebut bertabrakkan adau kepala dengan trailer itu. Bus tersebut, yang sedang dalam perjalanan ke Kota Pelabuhan Karachi di Pakistan Selatan dari Kabupaten Dera Ghazi Khan di bagian timur, rusak total dan ringsek akibat tabrakan itu, sehingga beberapa orang terjebak di dalamnya. Petugas pertolongan memecahkan kaca jendela dan memotong bus tersebut untuk me ngeluarkan korban cedera. Korban tewas meliputi lima perempuan, dua anak kecil dan enam anggota satu keluarga, kata laporan itu. Korban cedera dibawa ke satu rumah sakit yang berdekatan untuk diberi perawatan medis.
■ Sembrono Faisal Abdullah, Inspektur Polisi Jalan Raya, mengatakan kecelakaan tersebut terjadi karena pengemudi bus sembrono dan menabrak trailer sewaktu berusaha melewatinya dari jalur yang salah. Kepala Menteri Sindh Qaim Ali Shah menyampaikan belasungkawa akibat kecelakaan itu dan menginstruksikan pengelola rumah sakit untuk memberikan perawatan medis ter- baik buat orang yang cedera. Jumlah korban tewas kemungkinan dapat bertambah. Pakistan termasuk di antara negara yang memiliki catatan kecelakaan lalu lintas mematikan terburuk di dunia, terutama akibat jalan yang buruk, kurangnya kemahiran pengemudi, kendaraan yang tak terpelihara dengan baik dan pelanggaran peraturan keselamatan jalan raya. Polisi lalu lintas mengatakan 90 persen kecelakaan di negeri itu terjadi karena kesalahan manusia. ■ oana/xinhua/voa-Ct
KELUARKAN KORBAN: Petugas penyelamat Pakistan dan sukarelawan mengeluarkan penumpang dari bus yang rusak di lokasi kecelakaan di Pannu Aqil, Pakistan, Minggu (20/4). ■ Foto: ap
HOTSPOT Diperintah Tuhan, Mundur dari Bursa Capres Mesir
Foto: english.alarabiya.net
Murtada Mansur
KAIRO - Murtada Mansur yang pekan lalu mengumumkan pencalonannya sebagai presiden Mesir, kini resmi mengundurkan diri dari bursa calon pemimpin Negeri Piramida itu. Alasan kemundurannya lantaran diperintah Tuhan. Stasiun televisi Al Arabiya melaporkan, Minggu (20/4), Murtada seorang pengacara tersohor Mesir mengaku mendapat tanda dia tidak akan memenangkan bursa calon presiden (capres). “Tuhan bilang yang menang Sisi,”
ujarnya. Sisi atau Abdul Fattah al-Sisi, menurut Murtada, bakal populer dan menjadi presiden baru negara itu. Dia melihat kejadian dua lelaki mengenakan seragam militer memenangkan suara dan mengajak rakyat Mesir menuju negeri baru. Siapa pun berhak menjadi calon presiden di Mesir asal berhasil mendapat dukungan lewat tanda tangan minimal 25 ribu orang. Meski Murtada sudah mengumpulkan 20 ribu petisi namun tetap tak ingin melanjutkan pencalonannya. Setelah Murtada mundur dari bursa capres, kini menyisakan Hamdin Sabbahi bakal ikut bertarung jadi orang nomor satu Mesir. Sabbahi resmi mendaftarkan diri pekan lalu dengan mengumpulkan 31 ribu tanda tangan dari 17 provinsi. ■ mdk-Ct
Anggota Kongres AS Dapat Majalah Porno Gratis WASHINGTON - Setiap bulannya ratusan anggota Kongres di Amerika Serikat menerima kiriman paket yang membuat mereka menghela nafas, atau bahkan membuat nafas mereka menggebu. Paket itu adalah majalan porno Hustler yang telah dikirimkan ke 535 anggota Kongres sejak tahun 1983. Diberitakan News.com.au, Sabtu (19/4), pengiriman Hustler gratis ini digagas sendiri oleh pendiri majalah dewasa itu, Larry Flynt. Sudah 31 tahun terakhir majalah itu dikirim setiap bulan melalui paket surat. Biasanya paket berisikan majalah ini dibuka oleh staf anggota Kongres atau pekerja magang. Biasanya mereka yang menyimpannya atau membuangkan ke tempat sampah. “Saya sengaja tidak memberi tahu anak magang soal ini dan ingin melihat wajah mereka saat membuka paket ini di kantor Kongres,” kata seorang staf. Setahun sejak dimulainya pengiriman ini oleh Flynt, sebanyak 260 anggota Kongres dan Kantor Pos AS mengajukan gugatan atas pengiriman benda yang tidak senonoh itu. Namun pengadilan memenangkan Flynt dengan alasan pria itu punya hak konstitusional untuk melakukannya. ■ vvn-Ct
BAGI Suku Nuri di negara Ethiopia memiliki bibir lebar bak piring merupakan sebuah tanda kecantikan. Bahkan semakin besar piring yang bisa “dimasukkan” ke dalam bibir tersebut, ayah sang gadis dapat menuntut mas kawin lebih besar di saat putrinya menikah. Laman Daily Mail, Minggu (20/4), melansir untuk mendapatkan bibir ndower tersebut saat memasuki pubertas dua gigi bawah ditanggalkan untuk memasukkan semacam piring, dan ukurannya meningkat perlahan-lahan seiring tambahnya usia. ■ Ct
Korban 46 Orang, 256 Masih Hilang ■ Tenggelamnya Kapal Feri di Korsel JINDO - Sepuluh mayat lagi telah ditemukan, Minggu (20/4), saat para penyelam melakukan operasi pencarian korban kapal feri yang terbalik di Pulau Jindo, Korea Selatan, Rabu pagi (16/4), kata markas penanganan keadaan darurat pan-pemerintah. Belum ada konfirmasi apakah mayat itu ditemukan di perairan di dekat kapal yang terbalik, atau ditemukan di dalam kapal tersebut. Markas itu, yang telah melakukan koordinasi upaya pertolongan, berencana memberikan taklimat pada pukul 10.00 waktu setempat, Minggu, mengenai operasi pencarian dan pertolongan pada Sabtu malam (19/4). Jika jumlah tersebut akhirnya dikonfirmasi, maka jumlah korban jiwa akan naik jadi 46 orang, dan jumlah orang yang hilang turun jadi 256 orang. Jumlah orang yang diselamatkan tetap tak berubah,
untuk menemukan korban selamat kian tipis. Selain itu, keluarga korban ■ Umbar Kemarahan Lambatnya proses pencar- juga menuntut pemerintah ian lebih dari 200 penumpang untuk segera mengangkat kapal feri yang tenggelam di badan kapal ke permukaan. Pada hari yang sama, orangKorea Selatan membuat keluarga korban geram. Mereka tua dari para penumpang yang mengecam Presiden Korea Se- kebanyakan siswa sekolah latan, Park Geun-hye, dan para menengah atas ini tampak pejabatnya karena harapan berkumpul di sebuah gimnasium, dekat pelabuhan Jindo. Untuk pertama kalinya mereka ditunjukkan rekaman video bawah air yang memperlihatkan kondisi lambung kapal. Namun, kondisi air laut yang keruh menyulitkan keluarga dan para jurnalis melihat adanya tubuh penumpang di dalam kapal. “Tolong angkat kapal sehingga kami bisa mengeluarkan tubuhnya,” ujar ibu dari salah seorang penumpang kapal nahas bernama Kang TANDA PELAMPUNG: Pelampung yang dipasang ini sebagai hyuck lewat mikrofon seperti tanda tempat tenggelamnya kapal feri Sewol di lepas pantai Korea dilansir kantor berita Reuters. Selatan. ■ Foto: ap/daily mail oana/xinhua/vvn-Ct
174 orang. Kapal feri tersebut, Sewol, bertolak dari Kota Pelabuhan Incheon di bagian barat Korea Selatan pada Selasa malam (15/4) menuju Pulau Pelancongan Jeju. Di antara 476 penumpang dan anggota awak terdapat 325 pelajar sekolah menengah dan 15 guru yang melakukan perjalanan lapan-
gan selama empat hari.
Pengemudi Tak Berpengalaman JINDO-Feri Korea Selatan, Sewol, yang tenggelam pada Rabu (16/4) dikemudikan oleh awak kapal yang tidak berpengalaman, demikian menurut para jaksa. Pada Sabtu (19/4) malam, para jaksa mengatakan awak kapal ini yang tidak pernah mengendalikan feri dalam kondisi laut yang menantang dan tidak familiar dengan daerah tempat kecelakaan. Awak kapal yang mengemudikan kapal ini ditahan AWAK KAPAL: Lee Joon-Seok (tengah), kapten feri Korea Selatan ter- bersama kapten dan satu balik di laut lepas Jindo, dan dua anak buahnya. Salah satu awak seba- orang kru kapal lain. Ketika kecelakaan terjadi, gai pengemudi saat kejadian kecelakaan. ■ Foto: daily mail
kapten Lee Joon-seok (69) diketahui tidak berada di ruang kemudi. Dia dan dua kru lainnya menghadapi tuntutan atas kelalaian tugas dan pelanggaran hukum maritim. Ditanya mengenai sampai kapan operasi penyelamatan akan dilakukan, Shin Wonnam, kepala Pusat Manajemen Darurat, mengatakan prosesnya bisa berlangsung berminggu-minggu. “Kami tidak terlalu yakin dengan itu. Namun menurut para pakar, operasi penyelamatan bisa berlangsung satu hingga dua bulan,” kata nya.■ bbc-Ct
Baku Tembak di Ukraina Timur, 4 Tewas SLAVYANSK - Empat orang dilaporkan tewas, Minggu (20/4) dalam baku tembak di Ukraina timur yang bergolak, mengganggu gencatan senjata Paskah di bekas republik Sovyet itu. Tiga anggota milisi pro-Rusia dan seorang penyerang tewas dalam baku tembak di satu penghadang jalan dekat kota Slavyansk, yang dikuasai kelompok separatis, kata pemimpin lokal Vyatcheslav Ponomarev. Identitas para penyerang tidak diketahui. Pemerintah sementara Kiev telah berjanji akan menghentikan operasi militer untuk mengusir pemberontak sampai berakhirnya liburan Paskah Ortodoks, Senin. Seorang anggota milisi proRusia di lokasi itu mengemu-
kakan kepada AFP bahwa 20 penyerang dalam empat mobil melepaskan tembakan senjatasenata otomatis ke pos pemberontak Ahad pagi. Akan tetapi ia tidak dapat mengonfirmasikan mengenai korban. Aksi kekerasan itu terjadi saat Amerika Serikat mendesak Rusia membujuk pemberontak pro-Kremlin me laksanakan perjanjian internasional yang me nyerukan mereka menyerahkan senjata-senjata mereka dan me - KORBAN: Militan bersenjata berdiri di dekat sebuah truk yang memninggalkan gedung-ge dung bawa mayat yang diyakini warga pro-Rusia, Minggu (20/4).■ Foto: publik yang mereka duduki. getty images/daily mail Sabtu malam para pemimpin Ortodoks di Kiev dan Moskow cam orang-orang yang setia pada emukan kegagalan karena itu terlibat perdebatan keras me- pemerintah Kiev pro-Barat bah- adalah kejahatan dan bertentanwa Rusia adalah satu “musuh” gan dengan kehendak Tuhan. ■ nyangkut krisis Ukraina. Uskup Agung Filaret menge- yang serangnya di Ukraina men- afp-Ct
Senin Kliwon, 21 April 2014
Lokasi Bukit Hijau BUKIT Bluebell A dan B mewarnai lokasi hijau perbukitan di Kota Semarang. Dengan fasilitas kabel bawah tanah, CCTV, keamanan 24 jam, dan play ground menjadikan ka wasan tersebut idaman di kota Semarang. ■ rthCt
Keamanan Lengkap BERUANG Mas Residence menjanjikan fasilitas taman bermain anak, dengan keamanan 24 jam lengkap dengan CCTV. Selain itu tersedia fasilitas instalasi listrik bawah tanah, dengan taman dalam kavling dan kawasan eksklusif serta lokasi bebas banjir. ■ rthCt
Instalasi Bawah Tanah
POTENSI STROBERI LOKAL: Pekerja mengemas stroberi ke dalam kotak plastik di Kadipaten, Tasikmalaya, Jabar, Sabtu (19/4). Stroberi yang diproduksi di kawasan tersebut kemudian dijual di berbagai kota baik di Pulau Jawa maupun luar Jawa seperti Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Bali. ■ Foto: antara
Penjualan Mobil Terus Meningkat SEMARANG - Sekretaris Jenderal Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia, Noegardjito mengatakan penjualan mobil di Indonesia terus meningkat sejak 2006 lalu karena semakin banyak masyarakat yang berpenghasilan tinggi. “Secara rata-rata dari 2006 hingga 2013 lalu ada peningkatan penjualan mobil sekitar 23,4 persen,” ujarnya di Semarang, Minggu (20/4). Menurutnya, dari jumlah penduduk Indonesia, 56 persen di antaranya berpenghasilan
5.000-10.000 dolar AS setiap tahun sehingga mereka memiliki kemampuan untuk membeli kendaraan. “Di Jawa Tengah sendiri sekitar 7,5 persen dari jumlah penduduk yang ada memiliki penghasilan sebesar itu, tidak heran
saya melihat setiap tahun penjualan mobil di provinsi ini semakin baik,” katanya. Menurutnya, jika pertumbuhan ekonomi bagus maka kebutuhan untuk konektivitas akan semakin tinggi dan cenderung tidak bisa ditahan. “Tinggal sumbernya ini dari dalam atau luar negeri, kalau untuk sektor penjualan kendaraan orang akan memilih dalam negeri karena pembeli butuh perawatan purna jual di antaranya untuk bengkel dan sparepart,” tuturnya. Noegardjito mengatakan se-
jauh ini Jawa Tengah salah satunya Semarang sudah terlihat ada peningkatan infrastruktur yaitu jalan-jalan raya. “Infrastruktur sendiri merupakan faktor penting dari penjualan mobil, ketika jalan di suatu daerah tidak terlalu bagus maka orang juga akan berpikir dua kali untuk membeli kendaraan dengan kualitas bagus,” katanya. Sejauh ini permintaan kendaraan dengan muatan tujuh orang terus meningkat, ini membuktikan bahwa kondisi ekonomi di Indonesia semakin bagus. ■ ant-Ct
Obat Herbal Diharapkan Bisa Diresepkan UNGARAN - Direktur Utama PT Sido Muncul Tbk, Irwan Hidayat, mengharapkan produk jamu alias obat herbal dapat diresepkan atau masuk daftar obat dalam praktik kedokteran. Sehingga, pemakaian obat herbal sebagai obat praktik kedokteran bisa diterapkan di rumah sakit milik pemerintah maupun swasta. “Saya berharap pemerintah bisa memfasilitasi produk jamu yang telah dijamin keamanannya agar bisa diklaim di Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Jadi jangan perusahaan farmasi saja, perusahaan jamu juga,” kata Irwan Hidayat di sela peletakan batu pertama perluasan ruang produksi produk Tolak Angin di kawasan pabrik PT Sido Muncul Tbk, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Kamis (17/4). Irwan menginginkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI bisa memfasilitasi dengan negara-negara lain seperti Jepang dan Singapura. Sehingga pihaknya tidak kesulitan menghadapi produk luar negeri, apalagi ada Perdagangan Bebas ASEAN 2015. “Produk ASEAN masuk,
produk kita juga bisa masuk ke sana. Itu kan sudah kemajuan,” katanya. Irwan mengemukakan produksi Tolak Angin bakal meningkat dua kali lipat setelah ruang produksi diperluas. Saat ini kapasitas produksi antara 70-80 juta sachet.
“Nanti pabriknya juga lebih modern dan sedikit terkontaminasi orang karena memakai mesin atau robot, tapi tetap tidak akan mengurangi karyawan. Tahun 2015 pabrik baru Tolak Angin sudah selesai dibangun dan mulai dioperasikan,” ujarnya sembari menye-
CINDERAMATA: Kepala Badan POM, Roy A Sparingga menerima cinderamata dari Direktur Utama PT Sido Muncul Tbk, Irwan Hidayat, sebelum peletakan batu pertama perluasan pabrik Tolak Angin di kawasan pabrik Sido Muncul, Bergas, Kabupaten Semarang, Kamis (17/4). ■ Foto: Rusmanto Budhi
butkan pabrik diperluas menjadi 18 ribu M2. ■ Sudah Diupayakan Sementara itu, Kepala Badan POM RI, Roy A Sparingga, menyatakan pihaknya bersama Kementerian Kesehatan RI sudah sering berupaya membahas supaya jamu bisa diresepkan. Tapi belum dipastikan kapan jamu menjadi obat dokter dapat terealisasi, karena masih banyak hal yang perlu dilakukan sebelum menetapkan jamu sebagai obat dokter. Pihaknya juga telah menggandeng sejumlah akademisi maupun universitas agar keberadaan jamu dapat diakui. Sehingga jamu itu terjamin unsur amannya, bermanfaat, berkhasiat dan bermutu. Roy mengutarakan tidak semua jamu dan obat herbal di Indonesia bisa diresepkan oleh dokter atau pelayanan kesehatan. Saat ini dari puluhan obat herbal terstandar (OHT) hanya ada beberapa yang sudah lulus uji klinis pada manusia atau fitofarmaka yang bisa disetarakan pemanfaatannya dengan obat kimia modern. ■ rbd-Ct
INSTALASI listrik di bawah tanah kini dikembangkan pengembang. Model bawah tanah itu menciptakan kenyamanan penghuni dibanding kabel yang berseliw eran di atas bangunan. Sayangnya, pemasangan insta lasi bawah tanah tergolong mahal. Sejumlah pe ngembang rumah menengah menawarkan instalasi bawah tanah tersebut. ■ rthCt
GALERIA
Inul Vizta Sediakan Hadiah Motor Honda SEMARANG - Inul Vizta, sebagai salah satu karaoke keluarga, terus berupaya memberikan yang terbaik bagi konsumen. Tidak hanya dengan meningkatkan fasilitas dan pelayanan, tempat hiburan ini juga menggelar berbagai promosi. Salah satunya program “ViztaVaganza Bersama Honda”. “Promo ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada para customer yang sudah loyal kepada Inul Vizta, sekaligus sebagai daya tarik untuk meningkatkan target pengunjung baru yang datang untuk berkaraoke,” kata Head of Marketing Inul Vizta Semarang, Natha, Jumat (18/4). Lebih lanjut Natha mengemukakan program kerja sama dengan Astra Motor Honda Semarang yang dimulai dari April 2014 hingga Februari 2015 tersebut akan memba-
gikan tujuh unit sepeda motor sebagai hadiah utama dan hadiah menarik lainnya bagi para pengunjung yang beruntung. “Keuntungan berkaraoke di Inul Vizta Semarang selama berjalannya program ini tidak hanya berkesempatan untuk mengikuti ‘Viztavaganza Bersama Honda’ tapi juga bisa mendapatkan kupon gratis untuk service sepeda motor Honda di Astra Honda Motor Semarang dengan syarat dan ketentuan yang berlaku,” ujar Natha. Promo ini berlaku di outlet Inul Vizta Mugas Jalan Tri Lomba Juang No 16 dan Inul Vizta Thamrin Jalan MH Thamrin No 5 Semarang. Untuk info dan reservasi bisa menghubungi (024) 8411 300 400 (Mugas) atau (024) 352 153 233 (Thamrin). ■ rix-Ct
BPR Lawu Artha Sediakan Kredit Pendidikan KARANGANYAR—BPR Lawu Artha menyediakan kredit pendidikan guna membantu orangtua murid untuk biayai pendidikan anakanaknya menyongsong tahun jaran baru nanti. “Bunganya sekitar 2,1 persen,” ujar Direktur BPR Lawu Artha Karanganyar, Umi Tri Hartini, Sabtu (19/4). Lebih jauh Umi mengemukakan dalam dua tahun terakhir laju pertumbuhan BPR ini mengalami perkembangan yang positif. Semula total aset pada sebesar Oktober 2012 di posisi Rp 5,5 milliar menjadi Rp 9,8 miliar di kuartal pertama tahun ini. Begitu pula dana pihak ketiga juga mengalami lonjakan. Pada Oktober 2012 masih di kisaran Rp 4,3 miliar, namun dua tahun kemudian naik menjadi Rp 8,2 miliar. Di
sektor kredit dari Rp 4,4 miliar menjadi Rp 6,8 miliar. Sementara laju pertumbuhan Non Perfomance Loans atau NPL masih di bawah ratarata Bank Indonesia yakni sebesar 2,8 %, dan kondisi itu terus ditekan diharapkan akhir kuartal IV tahun ini NPL terus menurun. Sebagai bukti apresiasi terhadap ekonomi kecil, BPR ini konsisten meningkatkkan penyaluran kredit UMKM serta kredit multiguna berbasis UMKM dengan paket bunga ringan yaitu sebesar 1,2%. Selain itu untuk memberikan penghargaan dan sentuhan kepada para nasabah, juga melakukan undian tabungan setiap tahunnya. Kali ini undian berupa Honda Revo diboyong Ngatini dari Desa Sringin, Jumantono, Karanganyar. ■Sut-Ct
Direncanakan Pakai Sistem Klaster ■ Ternak Kambing di Kabupaten Semarang JAMBU - Minat masyarakat di Dusun Wawar Lor, Desa Bedono, Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang, untuk beternak kambing etawa terus meningkat dari tahun ke tahun. Terbukti, populasi kambing etawa di Dusun Wawar Lor pada 2014 bertambah menjadi 400 ekor dibanding 2013 sebanyak 350 ekor. Sementara data Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Semarang mencatat jumlah populasi kambing etawa di Kabupaten Semarang berkisar 12.000 ekor. Bupati Semarang dr Mundjirin berencana membuat sistem klaster ternak, sebab
perkembangan budi daya kambing etawa di wilayahnya cukup pesat. “Ini sangat membanggakan karena ada peternak dari kabupaten/kota lain yang datang ke sini. Saya pikir kegiatan (lomba) ini hanya tingkat dusun saja,” katanya di sela menghadiri Kontes Kambing Etawa II di Dusun Wawar Lor, Minggu (20/4). Menurut Bupati, peternak dan petugas dari instansi terkait akan mudah mengembangkan serta memantau perkembangan ternaknya dengan penerapan sistem klaster. Pihaknya yakin perkembangan kambing etawa di Kabupaten Semarang secara bertahap akan
menyamai peternakan kambing etawa di Kaligesing, Purworejo bila sistem klaster dapat terealisasi. “Tidak ada salahnya kita mencontoh sistem di Kaligesing yang tingkatannya sudah nasional. Kalau kambing etawa berhasil dikembangkan dan penjualan susunya bagus tentu pendapatan warga juga meningkat,” ujarnya. ■ Butuh Pendampingan Ketua Paguyuban Peternak Manunggal IV yang juga Ketua Panitia Kontes Kambing Etawa II, Budiono berharap penerapan sistem klaster yang direncanakan bupati bisa terealisasi.
“Pemkab Semarang harus mendukung upaya yang dirintis warga (peternak). Para peternak masih butuh pendampingan mengenai teknik budi daya dan pengelolaan pakan yang baik, termasuk memanfaatkan jaringan dari Purworejo, Wonosobo dan Jepara,” tuturnya. Kontes ini digelar dalam rangka memperingati sedekah bumi. Rangkaian kegiatan lainnya adalah pentas reog, lomba PKK dan K3, lomba mancing, burung kicau, pengobatan gratis, karnaval, dan diakhiri pentas wayang kulit semalam suntuk. ■ rbd-Ct
KONTES KAMBING ETAWA: Sejumlah peternak mengikuti kontes kambing etawa yang digelar di Dusun Wawar Lor, Desa Bedono, Kecamatan Jambu, Minggu (20/4). ■ Foto : Rusmanto Budhi
Senin Kliwon, 21 April 2014
Pilpres dan Reformulasi Utang Integritas Pemilu dan UN
D
PERSOALAN kejujuran menjadi persoalan serius. Usai pelaksanaan Pemilu Legislatif 9 April dan Ujian Nasional tingkat SLTA 2013/2014 pada 14-16 April, mencuat berbagai kasus yang sama-sama mengungkap masalah kejujuran. Pileg yang kini telah memasuki rekapitulasi suara di tingkat Komisi Pemilihan Umum (KPU) tingkat kabupaten/kota, sarat persoalan penggelembungan suara. Sesaat setelah coblosan, masyarakat ramai mengungkap banyaknya praktik serangan fajar. Sementara saat pelaksanaan ujian nasional, terungkap kasus bocoran jawaban. Bahkan Polres Karanganyar membongkar jaringan dan menangkap pelaku jual beli kunci jawaban. Oknum yang tidak mendidik itu justru berasal dari kalangan guru, bahkan melibatkan seorang kepala sekolah SMA swasta di Boyolali (Wawasan, 17/4). Ironisnya, pertaruhan integritas itu sama-sama untuk kelangsungan negeri ini. Pemilu Legislatif 2014 menghasilkan pemimpin di kursi wakil rakyat 5 tahun ke depan, sedangkan ujian nasional mencetak generasi emas. Ketika proses kedua hajatan besar bagi bangsa ini sarat dengan persoalan kejujuran, kita tidak bisa membayangkan betapa sengkarutnya negeri ini apabila dikendalikan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Proses untuk meraih prestasi puncak melewati tangga yang tidak jujur. Tidak perlu bersusahpayah, menghalalkan segala cara, yang penting tujuan tercapai. Pernyataan tersebut sungguh mencemaskan apabila tidak segera diungkap siapa orang-orang yang mengabaikan integritas tersebut.
Tasroh
Kita meyakini masih banyak caleg yang mengedepankan kapasitas, kapabilitas, dan integritas untuk merebut simpati pemilih. Kita masih menaruh kepercayaan anak didik yang duduk di kelas XII belajar sungguh-sungguh untuk mencapai prestasi. Mengandalkan kemampuan dan kekuatan diri sendiri untuk sampai di tujuan. Namun, persoalan serangan fajar dan jual beli kunci jawaban UN telanjur mencoreng muka sendiri. Serangan fajar menjadi bukti betapa uang berkuasa dibanding pendekatan lain. Berapa suara yang diperoleh tergantung pada berapa rupiah yang dikeluarkan untuk membeli suara. Serangan fajar, seperti yang terjadi Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, dihargai bervariasi antara Rp 20 ribu hingga Rp 30 ribu (Wawasan, 10/4). Kasus ujian nasional tidak semata-mata persoalan uang, meskipun tidak bisa dipungkiri materi menjadi salah satu tujuan. Oknum guru yang membocorkan jawaban bisa jadi dianggap tidak becus mendidik anak didik ketika terdapat siswa yang tidak lulus ujian. Maka, segala cara ditempuh, termasuk membocorkan kunci jawaban. Praktik serangan fajar dan membocorkan kunci ujian menjadi persoalan krusial. Komisi Pemberantasan Korupsi telah menggaungkan semangat dengan slogan ‘’Berani Jujur Hebat’’. Salah satunya dengan meluncurkan kantin kejujuran di berbagai sekolah. Langkah kecil demikian akan bermakna besar daripada tidak melakukan upaya sama sekali untuk menjaga integritas.■
Tolak coblos ulang, KPU Banyumas dinonaktifkan. Di pojok, selalu aktif ikut coblosan. *** Konflik internal PPP makin runyam. Kata Kang Jewer, ‘’Aku ora papa.’
Kang Waswas
PENDIRI PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN
: Ir H Budi Santoso : Irianto Joko Moelyono : Agus Toto Widyatmoko : Sarsa Winiarsih Santoso : Djoko Sutedjo
REDAKTUR SENIOR: Sosiawan. REDAKTUR PELAKSANA: Budi Sutomo, Achmad Ris Ediyanto. KOORDINATOR LIPUTAN: Heri Suyanto. SEKRETARIS REDAKSI: Samsudin Bakrie. REDAKTUR: Eddy Tuhu PW, Adlan Heriyudi, Sosro Margono, Sucito, Kusmiyanto, Didik Saptiyono, Aman Ariyanto, Yunan Hidayat, Soetjipto, Wisnu Setiaji, Yanuar Dwi Sarjono, Sunarto, Siti Khajarwati, Rita Hidayati. Reporter: Unggul Subagyo, Sugeng Ariatmojo, Sapto Sari Jati, Felek Wahyu, Jaka Nuswantara, Nurul Wahid, Rusmanto Budi, Ernawaty, Agus Umar, Sunardi, Fitria Rahmawati, Arix Ardana. Fotografer : Weynes Furqon S. Koresponden Kedu: Tri Budi Hartoyo (Koordinator), Widyas Cahyono, Ali Subechi. Banyumas: Joko Santoso (Koordinator), Hermiana Englaningtyas, Ady Purwadi. Pekalongan : Janti Artati (Koordinator), Eko Saputro, Hadi Waluyo, Probo Wirasto. Pati : Wahono (Koordinator), Budi Santoso, Ali Bustomi. Surakarta: Tulus Premana (Koordinator), Bagus Atas Adji W, Sutyatmoko W, Suti Hapsoro.
”
Lebih tragis, seperti dilaporkan PPATK (2014), jelang dan selama pesta demokrasi, telah terjadi migrasi dana segar mencapai miliaran rupiah ke suatu partai atau elite politik, dan disinyalir, danadana itu bersumber dari dana korporasi. Ini artinya, terjadi penyalahgunaan asset korporasi untuk kepentingan politik. Tren ini diperkirakan akan meningkat jelang dan selama Pilpres 2014 kelak dan ini akan menjadi masalah serius ekonomi nasional kita!
I tengah riuh-rendah jelang Pilpres 2014, mencuat agenda pemerintahan yang datang yang amat krusial sekaligus kritis. Salah satunya adalah kemelut utang swasta yang hingga jatuh tempo pada Mei 2014 kelak melesat melampaui utang pemerintah sendiri. Secara keseluuhan peta utang luar negeri Indonesia, merujuk data BI, pada Januari 2014 tercatat USD 269,3 miliar, atau tumbuh 7,1 persen (YoY - year - on year). Pertumbuhan itu lebih cepat jika dibandingkan dengan pertumbuhan pada Desember 2013 sebesar 4,6 persen (YoY). Posisi utang luar negeri sektor publik atau pemerintah hanya tumbuh 1,9 persen (YoY) menjadi USD 127,9 miliar. Sebaliknya, posisi utang luar negeri swasta tumbuh lebih pesat 12,2 persen YoY menjadi USD 141,4 miliar, (SM, 14/4/2014). Berdasar jangka waktu, pada Januari 2014, utang luar negeri berjangka panjang tercatat USD 222,8 miliar, atau mencapai 82,7 persen dari utang luar negeri. Dari jumlah tersebut, utang mancanegara pemerintah berjangka panjang USD 121,5 miliar atau 95,0 persen dari nilai total. Sebaliknya, utang luar negeri jangka panjang sektor swasta USD 101,3 miliar atau 71,7 persen dari total. Merespon kondisi tersebut, pemerintah, melalui Bank Indonesia, sudah berkali-kali melakukan warning dan deseminasi tentang berbagai hal terkait ‘bahaya utang berlebihan’ swasta. Gubernur BI, Agus Martowardjoyo menerangkan, pihaknya telah sering menyampaikan imbauan kepada perseroan mengenai tingkat kesehatan utang. Namun, jika tidak direspons dengan baik, tidak tertutup kemungkinan otoritas moneter bakal membuat peraturan yang ketat mengenai utang luar negeri. Agus Marto juga menyinggung bahwa di penghujung pemerintahan SBY-Budiono yang akan segera berakhir pada Juli 2014, penurunan cadangan devisa pada Maret 2014 kemarin bukan tidak mungkin berasal dari besarnya pembayaran bunga dan cicilan utang luar negeri kita, termasuk dari komponen utang luar negeri swasta nasional. Seperti diketahui, justru di penghujung masa kepemimpinan SBY ini, yang sebelumnya para pejabatnya menyebutkan posisi utang LN dan cadangan devisi kita ‘aman’, faktanya mulai banyak mengkhawatirkan. Karena diketahui, telah terjadi penurunan cadangan devisi nasional menjadi USD 102,6 miliar dari USD 102,7 miliar pada Februari 2014. Penurunan cadangan devisa tersebut dipicu pembayaran obligasi pemerintah yang jatuh tempo di atas USD 2 miliar serta jatuh tempo pembayaran cicilan dan bunga utang swasta (Kompas, 11/4/2014). ■ Reformulasi Utang Dalam dunia bisnis-investasi di era global ini, utang merupakan keniscayaan substantive. Pakar investasi global dari Jepang, Taro Sato dalam Toward Global Investment (2008), menyebutkan 80% perusahaan-perusahaan multinasional Jepang di berbagai belahan dunia, telah ‘menumpuk utang’, baik domestik atau pun asing hingga mencapai US $ 521,90 miliar per
MANAJER IKLAN/PROMOSI: Heru Djatmiko. MANAJER PEMASARAN: Teguh Slamet Widodo. MANAJER TU: Yetti Ismiyati. MANAJER PENGEMBANGAN SDM: Widiyartono R KABAG KEUANGAN: Siti Aisyah. KABAG AKUNTANSI: Dwi Suparno. ALAMAT IKLAN - REDAKSI - PEMASARAN : Jl. Pandanaran II/10 Semarang-50241, Telp. (024) 8413528 Faks (024) 8413001 - 8313717 iklan@koranwawasan.com redaksi@koranwawasan.com pemasaran@koranwawasan.com ALAMAT TATA USAHA Kompleks Pertokoan Simpang Lima Blok A/10 Semarang Telp.: (024) 8314170 Faks. (024) 8317113 REKENING BANK : PT Sarana Pariwara Semarang BII 2.018.031468 - BANK JATENG 1.034.07578.9 CIMB NIAGA 453.0100081.00.0 PENERBIT : PT Sarana Pariwara Semarang/Anggota SPS. IZIN TERBIT : SK Menpen RI No. 027/ SK/Menpen/SIUPP/A7 Tanggal 23 Januari 1986. TERBIT PERDANA : Tanggal 17 Maret 1986 DICETAK OLEH : PT TEMPRINA MEDIA GRAFIKA SEMARANG
Pelajaran dan Hikmah dari Misteri Hilangnya Pesawat MAS SUDAH lebih dari sebulan pesawat Malaysia Airlines (MAS) hilang saat terbang antara Kuala Lumpur dan Beijing. Hal itu semakin menguatkan misteri yang hingga kini belum bisa diungkap. Berbagai dugaan yang sempat muncul pun seolah hilang ditelan waktu. Namun yang mengherankan dan begitu misterius, hingga kini juga belum ditemukan tanda-tanda berupa puing atau pecahan bangkai pesawat di kawasan perairan tersebut. Isu yang sempat muncul , yakni adanya pintu pesawat yang mengapung di laut, ternyata hanya isapan jempol belaka. Misteri pesawat yang mengangkut 227 penumpang, tujuh di antaranya warga negara Indonesia, dan 12 kru pesawat itu kian menguat. Meskipun Pemerintah Malaysia sudah mengerahkan puluhan pesawat terbang, enam kapal, dan tiga perahu untuk
tahun. Hanya utang perusahaan-perusahaan swasta di negeri Sakura telah melalui proses panjang audit global yang disebut sebagai ‘reformulasi utang’ swasta ala Jepang. Tujuannya tidak lain dengan kehadiran utang itu, kinerja manajemen, keuangan dan pasar serta teknologi perusahaan-perusahaan Jepang meningkat secara signifikan bahkan terjadi tren positif dengan peningkatan utangnya. Ada dua hal mengapa utang swasta perusahaan multinasional Jepang bernilai positif. Pertama, utang diformulasikan sebesar-besarnya bagi pengembangan usaha, bisnis dan investasi strategis yang diperlukan untuk memenuhi hajat hidup orang banyak, baik di level Jepang atau pun global. Untuk keperluan tersebut, pemerintah Jepang terlibat aktif melakukan desain, hingga overwiew utang swasta secara regular karena meskipun operator utang adalah swasta Jepang, faktanya pemerintah berkuasa memiliki ‘kewajiban moral’ untuk terlibat mengendalikannya. Hal mana lantaran, bisnisinvestasi swasta Jepang hakikatnya adalah ‘kepanjangan tangan’ investasi pemerintah. Lebih-lebih investasi yang akan turut menentukan harkat dan martabat bangsa Jepang seperti pembiayaan ekstra investasi di sector pertanian, infrastrukut, energy, kelistrikan hingga machine manufacturing; yang kesemuanya akan menentukan kondisi ekonomi rakyat dan dunia bisnis negeri Sakura itu sendiri. Atas dasar hal itu, utang swasta perusahaan Jepang tetaplah memerlukan kolaborasi dengan pihak pemerintah dalam setiap pengambilan keputusan terkait utang secara keseluruhan. Kedua, utang swasta dimanfaatkan untuk sebesar-besarnya peningkatan modernisasi investasi berbasis rakyat dan pengembangan potensi dan sumber daya bangsa. Reformulasi utang demikian difokuskan pada investasi sector sektor ‘ultra-strategis’ (meminjam istilah Sato —red) yang mencakup investasi sector pertanian dalam arti luas meliputi investasi bidang perikanan, peternakan, perkebunan dan tanaman pangan/holtikultura. Sektor dan bidang tersebut diyakni swasta Jepang menentukan kesehatan dan keamanan hidup rakyat Jepang sehingga perlu kolaborasi swasta-pemerintah-rakyat secara keseluruhan, termasuk dalam formulasi utangnya. Kondisi tersebut, berbeda 180 derajat dengan manajemen utang swasta di Indonesia. Sebagaimana laporan Kementrian Keuangan RI (2014), utang swasta justru didominasi oleh kalangan korporasi, dan korporasi yang berhutang justru korporasi ‘konsumtif’ dimana 80% pemanfaatan utang swasta justru untuk ‘penambahan biaya operasional’ korporasi itu sendiri. Lihat data BI (2014) yang justru terlihat timpang terkait pemanfaatan dana hasil utang swasta di dalam negeri kita sendiri. Utang swasta yang kini melebihi utang pemerintah RI itu, di samping 35% belum memiliki
lindung nilai terencana (regular hedging), ketidakseimbangan rasio utang dengan modal korporasi (debt equity ratio), timpangnya rasio pembayaran cicilan dan bunga terhadap ekspor (debt service ratio), ternyata juga tidak memiliki desain mitigation impact yaitu penguasaan asset dan capital strategis yang dapat dimanfaatkan sebagai safebelt keuangan korporasi ketika korporasi ‘terbelit utang’. Kondisi tersebut tercipta karena sector dan bidang bisnis-investasi yang digeluti korporasi nasional kita bukanlan sector dan bidang yang strategis-taktis baik di skala nasional, regional apalagi global yang produktif, tetapi justru sector dan bidang bisnis-investasi ‘boros modal’ dan miskin penyerapan tenaga kerja dan teknologi. Lihat, dari utang swasta US $ 141,09 miliar, sector dan bidang strategis ‘kurang dari 10% sedangkan penggunaan utang justru untuk sector keuangan non perbankan mencapai 26,21%, manufaktur 20,45%, pertambangan 18,27%, listrik 11,59%, perdagangan 5, 28% dan terkecil sector pertanian ‘hanya’ 5,06% (BI, 2014). Lebih tragis, seperti dilaporkan PPATK (2014), jelang dan selama pesta demokrasi, telah terjadi migrasi dana segar mencapai miliaran rupiah ke suatu partai atau elite politik, dan disinyalir, dana-dana itu bersumber dari dana korporasi. Ini artinya, terjadi penyalahgunaan asset korporasi untuk kepentingan politik. Tren ini diperkirakan akan meningkat jelang dan selama Pilpres 2014 kelak dan ini akan menjadi masalah serius ekonomi nasional kita! Ketidakadilan pemanfaatan rasio utang dan penggunaannya itu, telah menyebabkan stagnasi sector strategis di Indonesia yang terlihat dari kian timpangnya laju ekspor terhadap impor sekaligus menciptakan ‘pemiskinan baru’ korporasi nasional. Jika tidak segera dikendalikan pada setiap tahapan proses utang swasta, ke depan, korporasi nasional (termasuk korporasi mulinasional yang beroperasi di Indonesia—red), bukan hanya menjadi ‘beban baru’ bagi pemerintahan mendatang dan swasta nasional itu sendiri, tetapi sekaligus tak bernilai sosial bagi rakyat kita. Lantaran outcome dan effect utang swasta tak berkontribusi terhadap upaya sistemik pengembangberdayaan potensi lokal-nasional kita sendiri. Akhirnya riuh-rendahnya utang swasta pun seolah hanya menjadi ‘bisnis’ swasta sendiri. Oleh karenanya, sebelum utang swasta menyeret ‘kesengsaraan’ bersama, pemerintah baru hasil pilpres dan stakeholders terkait lainnya nampaknya butuh kolaborasi pengendalikan utang swasta yang lebih cerdas dan produktif dengan keberanian dan kejelasan reformulasinya agar utang benarbenar diberdayagunakan untuk agenda ekonomi produktif seperti di negara maju seperti Jepang! ***■ Penulis, PNS di BPMPP Pemkab Banyumas dan Alumnus Ritsumeikan Asia Pacific University, Japan.
Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.
melacak pesawat yang hilang, namun tetap saja belum ada tanda-tanda yang ditemukan. Padahal Angkatan Udara Vietnam dan sejumlah negara, termasuk Amerika Serikat juga ikut membantu melakukan pencarian, namun belum juga membuahkan hasil. Misteri yang hingga kini belum bisa dipahami oleh pihak maskapai adalah tidak tertangkapnya sinyal apa pun dari pesawat, Padahal pilot yang menerbangkan pesawat itu juga tidak perlu diragukan lagi. Kapten pilot Zaharie Ahmad Shah, 53, konon telah bekerka di Malaysia Airlines sejak 1981 dan memiliki 18.365 jam terbang. Misteri sempat akan terungkap ketika muncul isu bahwa pesawat dibajak oleh kelompok teroris. Isu atau dugaan itu didasarkan pada fakta ditemukannya dua manifes penumpang yang diduga menjadi korban dalam pesawat, justru tidak ikut dalam penerbangan tersebut. Dua penumpang misterius tersebut menggunakan paspor ilegal atas nama Luigi Maraldi (37) warga Italia dan Christian Kozel (30) warga negara Austria. Dugaan terjadinya aksi terorisme terhadap pesawat MAS diperkuat dengan informasi bahwa radar militer Malaysia menemukan bukti pesawat berbalik arah ketika beberapa saat tinggal landas. Tapi lagi-lagi isu itu menguap begitu saja. Peristiwa hilangnya pesawat MAS itu
Acara TV Indo Mencari Bakat skg sdh tdk mencari bakat lagi ttp mencari gitar dan piano lagi jdnya penonton bosan dan muak. Keluarin dong kes.daerah yg diiringi instrument gending jawa sunda bali padang lampung batak makasar melayu aceh dsb. Pinggirkan itu gitar dsb yg dari eropah/barat sronok. 6281266844007 memerikan pelajaran dan hikmah kepada kita semua, bahwa banyak hal yang tidak dapat dikuasai oleh manusia dengan kemajuan ilmu dan teknologinya. Alam semesta ini ternyata memiliki “kekuasaan” yang kadang memang tidak bisa dijangkau oleh kehebatan manusia. Dan di luar itu semua, tentu ada kekuasaan Tuhan yang jauh lebih dari kekuasaan siapa pun dan apa pun. Karena itu, marilah kita sandarkan dan serahkan hidup kita hanya kepada Tuhan Yang Mahakuasa.■ R. Pudjo Rahmanto Karangcegak, Sumbang, Kab. Banyumas
Senin Kliwon, 21 April 2014
■ Dipasang di Kemitir Sumowono
Mahasiswa UGM Perluas Alat Pemanen Kabut SUMOWONO- Tim mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta yang menjuarai lomba Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) Dirjen Pendidikan Tinggi 2014 memperluas jangkauan alat pemanen kabut di Desa Kemitir, Kecamatan Sumowono, Kabupaten Semarang. Karena alat pemanen kabut berupa paranet (jala plastik) dengan bentang sekitar dua meter yang dipasang tahun 2013 berhasil menangkap air ber-kisar 10 liter dari kabut yang berjalan selama 24 jam di kawasan Kemitir. Ketua Tim PKM Adopsi Teknologi Pemanen Kabut UGM, Vianita Meiranti Yogamitria, menjelaskan paranet penangkap kabut dibuat lebih panjang dari 2 meter menjadi 8 meter. Sistem pemasangannya seperti huru L. ‘’Diharapkan tangkapan uap air bertambah setelah alatnya diperluas. Dengan hitungan ru-
mus tertentu, dalam semalam alat itu bisa menghasilkan air lebih dari 14 liter untuk pertanian,’’ jelasnya di sela pemasangan alat pemanen kabut di Dusun Ngoho, Kemitir, Sumowono, Sabtu (19/4). Pengembangan teknologi tepat guna itu dilakukan Vianita bersama empat temannya di UGM, yakni Sarjono mahasiswa Jurusan Ilmu Tanah, Musofa dan Puji Utomo (Jurusan Teknik Sipil dan Ling-kungan), serta Nur Sayyidah Azzahra mahasiswa Jurusan Penyuluh Komunikasi Pertanian. ‘’Kami tertarik mengembangkan teknologi tepat guna ini, karena sejak Juli hingga Oktober petani di Desa Kemitir selalu kesulitan mendapat air. Setelah kita kaji diketahui wilayah Kemitir termasuk daerah berkabut kendati siang hari,’’ ungkap Vianita.
Siswa SMAN 1 Kemangkon Masuk Finalis LKTI Cagar Budaya PURBALINGGA – Tiga siswa SMA Negeri 1 Kemangkon masuk sebagai finalis Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) tentang cagar budaya tingkat Jateng. Lomba tersebut digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jateng. Rencananya, presentasi para finalis akan diselenggarakan di Solo, Rabu – Jumat (23 – 25/4). Di sela-sela kegiatan, peserta para finalis juga diajak mengunjungi Museum Sangiran Sragen. Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Dinbudparpora) Purbalingga Drs Sri Kuncoro mengatakan, LKTI diawali dengan pengiriman karya tulis dari siswa SMA/ MA se Jateng. Dari Purbalingga juga mengirimkan sejumlah karya tulis, namun setelah ma-suk dalam seleksi awal oleh panitia, tiga siswa dari Pur-balingga berhasil lolos masuk final. Kebetulan ketiganya dari SMAN 1 Kemangkon. “Panitia
dari Dinbudpar Jateng menerima ratusan karya ilmiah dari seluruh siswa di Jateng, Jabar, Jatim dan bahkan peserta luar Jawa, dan akhirnya terpilih 25 karya ilmiah, tiga di antaranya dari Kabupaten Purbalingga,” ujar Sri Kuncoro, Minggu (20/4). Sri Kuncoro merinci, ketiga siswa SMAN 1 Kemangkon yang masuk finalis masing-masing Hardian Lukman Firdaus dengan karya berjudul Kemegahan di Bukit Penuh Kedamaian Abhayagiri Wihara, Dita Tri Rahayu dengan karya Pesona Kompleks Candi di Kawasan dataran Tinggi Dieng Sebagai Warisan Budaya yang Patut Dilindungi, dan Ardhina Aziz T dengan karya tulis berjudul Candi Borobudur Sejarah yang Terlupakan. “Kami berharap, peserta dari Purbalingga mampu tampil dengan baik dan meraih juara dalam lomba karya ilmiah tersebut,” harap Sri Kuncoro. ST-skh
22 Siswa Pekalongan Belajar di Singapura PEKALONGAN- 22 siswa dari SMP Negeri 1 Pekalongan mengikuti program sister school dengan Singapore Indonesian School (SIS) yang ada di Singapura. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka melihat sistem pembelajaran yang diterapkan di negara ini. Kepala SMPN 1 Pekalongan, Budi Suheryanto SPd menuturkan, kegiatan itu merupakan sharing dan perbandingan mengenai pendidikan yang tidak didapatkan di masing-masing negara. Program sister school di SMPN 1 Pekalongan ini, merupakan yang ke-3 kalinya. Nantinya, kegiatan tersebut juga untuk mengimplementasikan cara pembelajaran yang lebih inovatif agar bisa diterapkan secara lokal di SMPN 1 Pekalongan. Program ini nantinya akan mendapatkan pembelajaran muatan lokal kesenian dan budaya.
Ditambahkan, pendidikan yang tidak ada di SMPN 1 Pekalongan, misalnya di Singapura, jam 07.00 WIB hingga 13.00 WIB dimanfaatkan un-tuk pembelajaran biasa. Se-dangkan jam 14.00 hingga 18.00 WIB, pembelajaran pengkayaan materi dan kegiatan lainnya. “Sebagian besar dari kegiatan ini telah diaplikasikan,” katanya. Sementara itu, Koordinator Sister School ke-3, Nur Yahya SPd mengaku jika sekolah-sekolah di Singapura lebih mengajarkan pola-pola pendidikan untuk bersikap dan berdisiplin. Seperti menghormati orang yang lebih tua, membuang sampah pada tempatnya, dan tidak meludah secara sembarangan. Hal itu bisa berjalan dengan tertib, mengingat hal itu telah diterapkan sejak dini. Untuk ketepatan waktu, mereka sangat menjunjung tinggi.■ K28-skh
FOTO BERSAMA: Para siswa SMP Negeri 1 pekalongan yang hendak ke Singapura pamitan dengan Walikota Pekalongan dr HM Basyir Ahmad.■ Foto: Janti Artati.
■ Sederhana Menurut dia, alat pemanen kabut sangat sederhana dan terjangkau, yakni berupa paranet, talang dan selang kecil. ‘’Kalau ingin lebih hemat bia-ya bisa menggunakan bambu sebagai penampang air, bukan besi atau alumunium. Untuk mengalirkan air hasil tangkapan kabut memanfaatkan gaya grafitasi, sehingga tidak butuh alat khusus kecuali hanya mengandalkan akurasi hitungan saja,’’ jelas mahasiswi asal Pati itu. Kepala Desa Kemitir, Puji Utomo mengungkapkan sumur bantuan pemerintah tidak ada airnya saat musim kemarau. Sebab posisi desa Kemitir berada pada ketinggian lebih kurang 1.400 meter di atas permukaan laut sehingga airnya meresap mengalir ke daerah lebih rendah. ‘’Teknologi tepat guna kreasi mahasiswa UGM ini akan disampaikan
ALAT PEMANEN KABUT: Tim mahasiswa UGM memasang alat pemanen kabut yang bisa menghasilkan air untuk pertanian di lahan pertanian Dusun Ngoho, Desa Kemitir, Sumowono, Sabtu (20/4). ■ Foto : Rusmanto Budhi kepada warga yang mayoritas bermata pencaharian sebagai petani sayur,’’ ujarnya. Salah satu penyuluh pertanian dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Tengah, Agus Sutanto berjanji
mengadopsi hasil kreasi mahasiswa UGM tersebut ke wilayah lain yang potensial untuk penangkapan kabut. ‘’Kabut tidak hanya ditemukan di dataran tinggi seperti Banjarnegara, Purbalingga, Temanggung, dan Wo-
nosobo saja. Di dataran rendah seperti di sekitar Bandara Ahmad Yani Semarang juga sering terjadi kabut, sehingga perangkat itu dimungkinkan dipasang di sekitar bandara,’’ ujarnya. ■ rbd-skh
Tunjangan Sertifikasi Guru Non-PNS Cair SOLO -Kabar menggembirakan untuk guru tetap yayasan (GTY) non-PNS di Kota Solo. Sebab Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) memastikan tunjangan profesi pendidik (TPP) bagi guru tetap yayasan triwulan I 2014 sebagian sudah cair. Tunjangan tersebut langsung ditransfer ke rekening penerima mulai awal bulan ini. “Penyaluran TPP untuk GTY non-PNS baru untuk guru jenjang pendidikan dasar (Dikdas atau SD dan SMP). Sebagian sudah ditransfer ke rekening yang bersangkutan, ujar Kepala Bidang (Kabid) Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Surakarta, Sulardi. Adapun jumlah GTY non
PNS yang memiliki sertifikat pendidik di Solo yakni 1.704 guru. Jumlah tersebut terdiri atas 348 guru TK, 464 guru SD, 309 guru SMP, 261 guru SMA, 282 guru SMK, dan Pendidikan Luar Biasa (PLB) 40 orang. Sulardi mengatakan, pencairan TPP GTY yang baru untuk guru Dikdas tersebut karena mereka telah menerima
Surat Keterangan Tunjangan Profesi (SKTP) dan telah lolos tahap verifikasi maupun validasi. Untuk GTY lainnya yang belum menerima pencairan, kemungkinan masih dalam tahap validasi dan verifikasi. Sementara untuk TPP guru PNS, lanjut Sulardi, pihaknya masih melakukan validasi dan verifikasi SKTP untuk guru pendidikan dasar jenjang SD dan SMP. Usai validasi dan verifikasi tahapan selanjutnya yakni administrasi dalam rangka untuk pembuatan surat pertanggungjawaban (SPJ) penyaluran TPP triwulan I 2014. Sebelumnya diberitakan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menganggarkan Rp 328,8 milyar untuk pembayaran TPP GTY jenjang SD dan SMP di seluruh Indonesia. Sebanyak
81.520 GTY yang telah memiliki SKTP berhak menerima TPP triwulan I 2014. untuk TPP guru PNS, lanjut Sulardi, pihaknya masih melakukan validasi dan verifikasi SKTP untuk guru pendidikan dasar jenjang SD dan SMP. Usai validasi dan verifikasi tahapan selanjutnya yakni administrasi dalam rangka untuk pembuatan surat pertanggungjawaban (SPJ) penyaluran TPP triwulan I 2014. Hingga pekan lalu, belum semua SKTP untuk guru PNS SD dan SMP turun. Dari 1.650 guru PNS SD di Solo, Disdikpora baru menerima SKTP untuk 1.061 guru. Sedangkan SKTP guru PNS SMP yang baru turun yakni 930 dari 1.350-an guru. ■ SMNetwork/G18-skh
Mahasiswa FK Dilibatkan Tekan Kematian Ibu & Anak SEMARANGMahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) sudah saatnya berperan dalam penyuluhan terkait kesehatan ibu dan anak. ‘’Apalagi jumlah FK di Indonesia relatif banyak, sehingga sudah saat-nya ikut membantu masyarakat untuk menekan angka kematian ibu dan anak,’‘ jelas Dekan FK Unissula dr Iwang Yusuf MSi, Minggu (20/4) di sela seminar nasional bertajuk Current management on pediatric infection, yang diselnggarakan mahasiswa semester II FK Unissula, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), dan sejumlah pihak, dengan mengundang sejumlah pakar di dunia kedokteran, bertempat di di Hotel Novotel, Semarang. Menurut Iwang, keterlibatan ini penting mengingat angka kematian ibu dan anak di Indonesia masih relatif tinggi. Pemerintah belum berhasil mencapai target pencapaian
Millenium Development Goals (MDGs) bidang kesehatan seperti yang sudah ditargetkan. Dari data Kementerian Kesehatan, berdasarkan survei pada tahun 2012, angka kematian ibu masih di atas 200 setiap 100 ribu kelahiran. Sedangkan kematian anak di atas 34 per 100 ribu kelahiran. Menurut Iwang, kondisi ini menjadi masalah serius yang butuh dukungan semua pihak untuk menekannya. ‘’Tingginya kematian ibu dan anak-anak banyak faktor pemicunya. Di antaranya, kurang pemahaman yang baikd ari para ibu dalam merawat bayi dan anak-anaknya. Contohnya, jika ibu juga bekerja di luar rumah, maka tidak sedikit anak yang kurang mendapat perhatian. Faktor lain adanya sejumlah penyakit seperti kurang gizi, infeksi saluran pernafasan atas (ISPA) seperti batuk dan pilek,
juga penyakit diare, TBC, demam berdarah dan lainnya yang memicu kematian bayi dan anak-anak,’‘ jelasnya. Menurutnya, diharapkan dengan ke-terlibatan mahasiswa FK lewat penyuluhan dan perannya membantu dosen dan dokter senior, maka angka tersebut bisa ditekan. ‘’Seperti FK Unissula yang memiliki desa binaan sebagai laboratorium pembelajaran mahasiswanya, yakni di Kelurahan Penggaron. Mahasiswa kami rutin melakukan penyuluhan kesehatan bagi para ibu dan masyarakat luas,’‘ jelasnya. Di satu sisi, menurutnya edukasi kesehatan yang diberikan para mahasiswa kedokteran ke masyarakat, akan membantu para ibu merawat anak-anaknya lebih baik. Ini mengingat usia anak-anak rentan terkena penyakit. Di satu sisi, menurut dr Setyo Trisnadi
Iwang Yusuf SpKF, yang tampil sebagai salah satu pembicara, anakanak butuh pendampingan serius dalam hal kesehatan, apalagi ketika sakit. ■ skh-jie
Retno Dapat Tali Asih Karena Pengabdian SEMARANG - Dedikasi sosok Retno Ambarwati sebagai seorang pengajar, mampu mengetuk hati masyarakat Indonesia. Guru SD Tunggak 3 Kecamatan Toro Kabupaten Grobogan ini patut diacungi jempol. Meski dalam kondisi yang serba terbatas, dirinya tetap berusaha memberikan yang terbaik untuk anak didiknya. Hal tersebut terbukti saat dirinya tetap mengajar, sembari menggendong sang anak Fakhri Munif yang tengah terbaring sakit. “Anak saya menderita lumpuh sejak kecil. Biasanya saat saya mengajar, ada ibu dirumah yang membantu menjaga, namun pada saat ibu sakit dan harus diopname, anak saya tidak ada yang menjaga,” paparnya. Alhasil sang anak yang saat ini berumur empat tahun tersebut dibawa ikut serta saat dirinya mengajar. Hal tersebut berlangsung selama seminggu, selama sang ibu masih dirawat
di rumah sakit. Perjuangannya tersebut pun mendapat simpati yang luas, tidak hanya dari kalangan wali
murid, pihak sekolah hingga tetangga, namun juga guru dan masyarakat Indonesia. Melalui Ikatan Guru Indonesia
BANTUAN : Retno Ambarwati (kiri) saat menerima bantuan secara simbolis dari Ikatan Guru Indonesia yang diwakilkan oleh Ketua IGI Jateng Mampuono MKom (kanan) di di Gedung LPMP Jawa Tengah Jl Kyai Mojo Srondol Kulon, Minggu (20/4). ■ Foto: Arixc Ardana
(IGI), yang diwakilkan IGI Jateng, masyarakat pun menggalang bantuan untuk meringankan beban Retno. “Ini sebagai bentuk simpati kita atas perjuangan yang selama ini sudah dilakukan oleh ibu Retno Ambarwati dalam mendidik siswa,” papar Ketua IGI Jateng Mampuono MKom saat penyerahan tali asih, di sela-sela pelatihan “Percepatan Implementasi Kurikulum 2013 dengan Media Pembelajaran Berkualitas” yang diikuti 500 guru SD-SMP-SMA se-Jateng di Gedung LPMP Jawa Tengah Jalan Kyai Mojo Srondol Kulon, Minggu (20/4). Bantuan senilai Rp 36 juta tersebut didapat dari sumbangan para guru serta bantuan masyarakat yang digalang lewat jejaring sosial. “Saya berterimakasih atas bantuan ini, semoga kebaikan dari masyarakat dan teman-teman semua bisa menjadi pahala,” papar Ambar. ■ Rix-skh
Senin Kliwon, 21 April 2014
Dari Singapura Kembali ke Indonesia mendapat tawaran sebagai model majalah FHM Singapura. Dilanjutkan dengan mengikuti berbagai ajang lomba modelling di mana-mana. “SMA ikut pemilihan Majalah Aneka, hanya masuk finalis. Sampai lulus SMA, masuk sekolah model. Iseng apply di media corp Singapura. Awalnya untuk Channel V, tapi keterima untuk Majalah FHM Singapura tahun 2010,” ujar Alhasil diwarna-warnain-lah gadis yang pernah bermain rambut saya sampai akhirnya di sinetron Putri Duyung ini. sekolah harus pakai Dua tahun Sheila mencari kerudung,” ujarnya. pengalaman ilmu di negeri Karir model Sheila pun ber-ikon singa itu. Dengan semakin bersinar saat dirinya persaingan yang sangat
MENGAWALI karir sebagai model rambut sejak SMP (Sekolah Menengah Pertama), membawa Sheila Sandya menemukan jalannya sebagai model foto. Ditambah dengan kegemaran sang mama akan fotografi, yang selalu menjadikan gadis kelahiran Bandung, 23 Juli 1989 sebagai objek foto. “Dari kecil sudah suka difoto-foto karena nyokap seneng fotografi. Pas SMP, talent searcher Rudy Hadisuwarno menawarkan saya untuk jadi modelnya.
Main Film Horor Badan Biru-biru AKTRIS Shandy Aulia kembali berakting dalam film bergenre horor berjudul Mall Klender. Ia pun bercerita mengenai proses syuting film yang dinilainya sebagai film terseram dari yang pernah dimainkannya. Kata Shandy, Mall Klender merupakan film horor ketiganya yang cukup sulit, serta cukup menguras tenaganya. Cewek berusia 26 tahun itu sebelumnya pernah bermain di film Rumah Kentang dan 308. “Ini saya cerita horor ketiga, serem banget. Kesulitannya horor ini lebih banyak makan tenaga. Cukup banyak biru-biru di badan saya, soalnya banyak action,” ucap Shandy saat ditemui di kawasan Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (19/4) malam.
Shandy mengaku total berakting di film Mall Klender. Makanya ia optimis film itu bisa menyodot banyak penonton di Tanah Air. Terlebih lagi, lanjut Shandy, filmnya juga akan diputar di berbagai negara di Asia Tenggara lain. “Film ini tidak hanya tayang di Indonesia, tapi di Filipina, Thailand, Singapura, Brunei dan Malaysia. Memang tidak serentak tayangnya, tapi kita duluan, jeda seminggu baru mereka,” pungkasnya. Film ‘Mall Klender’ dijadwalkan tayang di bioskop mulai 24 April 2014. Film yang disutradarai David Purnomo itu juga akan dibintangi Denny Sumargo, Igor Saykoji, dan Tasya Kamila.■ dtc-skh
ketat untuk masuk ke dunia entertainment Singapura, membuatnya harus mengalah dan pulang ke Indonesia. “Saya pikir mau pulang karena living cost di sana tinggi, tapi ada yang bikin ragu saat mau pulang. Tibatiba ada pemilihan 100 sexiest women in the world versi FHM Singapura. Saya dinobatkan bersama Nadya Hutagalung di peringkat 67, dan saya di peringkat 70, dari voting orang Singapura. Tapi saya tetap memutuskan untuk pulang dan gabung sama Real Manajemen,” ungkapnya. ■ kpl-skh
Nikita Kembali Minta Cerai ARTIS kontroversial Nikita Mirzani kembali jadi sorotan. Isu perceraian Nikita dengan suami, Sajad Ukra, kembali muncul setelah dia lagi-lagi mengajukan gugatan. Kabar gugatan ini dibenarkan oleh Humas Pengadilan Jakarta Selatan, Ida Noor. “Ya betul ada gugatan cerai atas nama Nikita Mirzani,” kata Ida yang dihubungi melalui sambungan telepon, Minggu (20/4). Ida mengatakan, mantan kekasih Kiky ‘The Potters’ itu mendaftarkan gugatan cerainya pada minggu lalu. Namun, bukan Nikita sendiri yang mendaftarkan gugatan tersebut, melainkan lewat kuasa hukum. “Daftarnya minggu kemarin itu perceraian dan yang mendaftarkan kuasa hukumnya Nikita,’‘ paparnya. Ini merupakan kali kedua bintang film ‘Mama Minta Pulsa’ itu minta cerai. Sebelumnya, ia sempat menggugat, namun dicabut. Saat itu Mjelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan resmi mengabulkan permintaan aktris
Nikita dan suami saat masih mesra. ■ Foto: kpl sensasional, Nikita Mirzani yang membatalkan permohonan perceraiannya dengan sang suami itu pada 15 Januari 2014 lalu. Saat itu juga sang pengacara Nikita yang melakukan pencabutan
gugatan Nikita. Alasan pencabutan pada saat itu, menurut Nikita karena salah komunikasi dengan pengacaranya. Belum diketahui pasti apa penyebab keretakan
hubungan mereka. Kabarnya, Nikita sudah melepas cincin kawinnya. Di beberapa acara, artis sensasional itu tidak terlihat menggunakan cincin kawin. ■ vvn-skh
J-Rock Tampil Atraktif SEMARANG – Kehadiran dua personel J-Rock, Sonny (gitar) dan Anton (drummer) mampu menghibur ratusan clubber yang hadir di Babyface Club and Karoke Jalan Puri Anjasmoro Blok E 1/8 Semarang, Sabtu (19/4) malam. Berkolaborasi dengan home band, TNT Band. Mereka tetap tampil atraktif meski tanpa Iman dan Wima. Berbeda dengan penampilan mereka yang identik dengan aliran musik rock yang berkiblat ke Jeoang, malam itu mereka hadir dengan musik beraliran groove atau RnB. Meski demikian lagu-lagu seperti Avicii, Bruno Mars(treasure), Pit Bull (Timber) , David Gueta (Titanium) bisa dibawakan dengan apik. Seusai tampil, mereka mengaku hadir di Babyface Semarang lantaran mendapatkan undangan dari Yoga Alkhadafi, sekalu Event Progammer dan Asisstan Marketing Manager yang sudah lama ia kenal. “ Acara ini lebih ke pertemanan, Iman dan Wima tidak bisa datang lantaran ada usuran pribadi. Acara ini pun diluar agenda management band,” ujarnya. Menurut Anton, management J-Rock tidak mempermasalahkan penampilan dirinya dengan Soni saat manggung sendiri tanpa personil lengkap. Meski tidak hadir semua personel J-Rock bisa hadir, namun penampilan mereka berdua tetap bisa penggemar yang hadir. ■ Rix-skh
ATRAKTIF : Penampilan dua personel J-Rock, Sonny (gitar) dan Anton (drummer) saat menghibur clubber yang hadir di Babyface Club and Karoke Jl Puri Anjasmoro Blok E 1/8 Semarang, Sabtu (19/4).■ Foto arixc
Nathalie
Ebi
Bassis Zigas Pukuli Mantan Pacar NATHALIE Holscher, wanita yang merupakan mantan kekasih dari bassis Grup Band Zigaz, Ebi, mengaku dipukuli di apartemennya di bilangan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (20/4) dini hari. Untuk itu, ditemani ibunya, ia pun melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Pancoran, Jakarta Selatan. Awalnya, Ebi yang tengah mabuk datang dan ingin mengambil barangnya yang tertinggal. Akan tetapi tanpa alasan yang jelas, tiba-tiba ia melayangkan bogem mentah pada Denny, yang merupakan asisten Nathalie. “Ada barangnya Ebi di apartemen aku yang ketinggalan. Dia baru pulang dari Exodus dalam keadaan
mabuk, ngomong ngelantur, dia mau ambil barangnya,” ujar Nathalie usai melapor, Minggu (20/4). Menurut Nathalie, asistennya didorong dan dipukul sampai jatuh. Melihat asistennya dianiaya, Nathalie tidak tinggal diam dan mencoba melerai. Sayangnya, hal yang sama pun dialaminya. Makanya atas kejadian itu, keduanya tidak tunggu lama dan langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak yang berwajib. “Laporin kekerasan. Atas nama 22nya. Dia ga tau kalo kita laporin. Dia sudah hapus bbm kita, tapi kita sudah capture bbm-nya,” pungkasnya. ■ kpl-skh
Senin Kliwon, 21 April 2014
Abu Merapi Kembali Guyur Borobudur BOROBUDUR - Hujan abu Gunung Merapi kembali mengguyur sebagian wilayah Magelang belahan selatan Minggu (20/4) pagi. Candi Borobudur juga tak luput dari guyuran material vulkanik yang turun seperti gerimis menyusul terjadinya letusan Merapi, kemarin. Kepala Balai Konservasi Borobudur (BKB) Marsis Sutopo mengatakan, hujan abu Merapi di kompleks Taman Wisata Candi Borobudur (RWCB) terpantau sekitar pukul 06.15 WIB. “Hanya tipis saja, sehingga tak mengganggu objek wisata dan tidak harus ditutup,” katanya. ■ Diterpa Angin Dia belum bisa memastikan abu tersebut berasal dari Merapi atau sisa abu Gunung Kelud yang beterbangan diterpa angin. Namun dia meyakinkan, sejauh ini abu vulkanik itu belum sampai pada tahap
Video ..... (Sambungan hlm 1) duk sebagai anggota dewan di Brebes. Tepatnya sebelum me ngundurkan diri dua setengah tahun lalu. Usai memberikan sambutan, salah seorang kepala desa memberikan yel yel hidup De dy, dan diikuti oleh para kades lainnya yang hadir. Kemudian kades tersebut memberikan amplop yang diduga dari Dedy yang berisi uang kepada para kades. Namun belum diketahui apakah amplop yang diberikan sebagai bentuk dukungan ke pada Dedy atau sebagai uang transport. Kades Kubangsari, Tarlan Kurniawan yang tampak dalam video duduk di samping Dedy, saat dikonfirmasi melalui pon
Surat ..... (Sambungan hlm 1) kursi PPP 1. Kehadiran Suryadharma itu dianggap menggembosi suara PPP. Perolehan suara PPP di Pileg 9 April lalu yang tidak maksimal — di kisaran 6,7% — membuat internal PPP semakin murka terhadap Suryadharma. Buntutnya, sebanyak 27 DPW PPP mengusulkan pemberian sanksi untuk Suryadharma, usulan digelar Rapimnas sebagai awal perencanaan Mukernas. Namun pergolakan di internal PPP itu tidak diselesaikan dengan baik-baik oleh Suryadharma. Suryadharma langsung menyebut para elite PPP yang melawannya sedang melakukan upaya kudeta. “Yang bisa membuat saya mundur itu yang memberi mandat. Pemberi mandat itu muktamar, masa main potong tengah jalan, itu kudeta namanya,” kata Suryadharma di kediamannya di Jl Jayamandala, Menteng, Jakarta, Kamis (10/4/2014) lalu. Situasi yang semakin memanas membuat Suryadharma mengambil keputusan sendiri. Dia memecat Waketum Suharso Monoarfa dan 4 Ketua DPW yang dituding sebagai biang kerok pelengserannya. Pelengseran Suharso secara sepihak itu menuai perlawanan dari kubu Suharso, termasuk di dalamnya Waketum Emron Pangkapi dan Sekjen Romahurmuziy. Surat pemecatan Suharso ditegaskan bodong alias palsu. Namun Suryadharma bergeming, dia malah menerbit-
Diyakini ..... (Sambungan hlm 1) Menurut Slamet, selain untuk mengurangi rasa capek, dengan mengkonsumsi kedua bubur tersebut, tenaga akan cepat pulih, karena kandungan gulanya mampu mengemblikan tenaga yang hilang. Kasi Pembinaan dan Pengembangan UMKM pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Purbalingga, Adi Purwanto mengatakan, selain lebih mengenalkan berbagai produk UMKM melalui Gelar Produk Minggu Pagi (GPMP) di Stadion Goentoer Darjono, tiap Minggu pagi, kegiatan tersebut merupakan rangkaian untuk menyongsong Hari Kartini Tahun 2014 tingkat Kabupaten Purbalingga. “Selain untuk mengenalkan berbagai produk yang digelar melalui Gelra Produk Minggu Pagi (GPMP), acara festival tersebut juga sebagai ajang pengenalan kepada masyarakat, khususnya para generasi muda untuk mencintai berbagai kuliner
membahayakan bagi pengunjung maupun bebatuan candi. “Kami akan melakukan koordinasi dan komunikasi dengan BPPTK (Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kegunungapian) Yogyakarta untuk antisipasi kemungkinan perlu ada langkah-langkah lebih lanjut,” ujarnya. Konfirmasi senada disampaikan Kepala Unit TWCB, Bambang Irianto, dihubungi secara terpisah. Kondisi itu tak sampai mengganggu para wisatawan yang tengah berlibur menikmati kemegahan bangunan peninggalan dinasti Wangsa Syailendra tersebut. Begitu tipisnya, kata dia, sehingga sulit dilihat dengan mata telanjang. Para wisatawan berkunjung pun tidak perlu mengenakan masker. “Saya sendiri baru menyadari ada hujan abu ketika melihat kaca mobil saya penuh abu,” tuturnya. ■ TB—sn selnya tidak dapat dihubungi. Berbeda dengan Tarlan, Dedy saat dihubungi enggan berko mentar. Saat ini ia tengah ber konsentrasi terkait perolehan suara yang menentukan dirinya bisa melenggang atau tidak ke gedung Gedung Berlian. “Saya tidak berkomentar tentang itu, lagi mumet mikirin awake de wek mas (lagi pusing memikirn diri sendiri), ” ujarnya singkat. Sementara itu Divisi Penga wasan Antarlembaga Panwaslu Kabupaten Brebes, Faisal Yudi Nugroho SH mengaku belum bersedia memberikan kete rangan lantaran belum melihat langsung video yang dimaksud. “Saya belum lihat, jika memang videonya benar maka bisa kami proses tanpa harus ada yang melapor,” katanya, Minggu (20/4) siang. ■ M12—sn kan SMS berisi penegasan pengambilalihan seluruh tugas, fungsi, dan tanggung jawab partai. Setelah itu Suryadharma langsung menerima Prabowo Subianto di Kantor DPP PPP pada Jumat 18 April. Keduanya mengikrarkan janji koalisi. Tak lama setelah itu Suryadharma langsung memecat Sekjen Romahurmuziy. Romahurmuziy yang pernah jadi orang dekatnya itu dipindah ke posisi Ketua DPP. Namun tanpa diduga, Romahurmuziy justru ikut melawan, semakin jelas ke mana arah dua kubu internal PPP ini. Apalagi Emron Pangkapi langsung menuding SK pemecatan Romahurmuziy sama bodongnya dengan SK pemecatan Suharso. Gerbong PPP di bawah kendali Emron Pangkapi dan Romahurmuziy pun menggelar Rapimnas di Kantor DPP pada Sabtu (19/4) sampai Minggu dini hari tadi. Sejumlah keputusan diambil. Antara lain memberhentikan sementara Suryadhar ma Ali dari kursi Ketum PPP dan menunjuk Emron Pang- kapi sebagai Plt Ketum PPP. Tak hanya itu, mereka juga merencanakan Mukernas dengan tema ‘Merangkai Islah Menuju Berkah’ pada Rabu 23 April 2014 nanti. Nasib Suryadharma ditentukan di Mukernas ini. Lalu apakah Suryadharma benar-benar akan digulingkan di Mukernas PPP, ataukah ada jalan islah? Yang jelas Suryadharma menegaskan dirinya sampai saat ini masih Ketum PPP dan koalisi dengan Gerindra ditegaskannya jalan terus. ■ dtc—sn tradisional yang ada di Purbalingga,”jelasnya. Kegiatan tersebut, tambah Adi, sengaja di laksanakan di tempat keramaian agar hasilnya lebih maksimal dalam pengenalan berbagai produk UMKM, khusunya berbagai kuliner Purbalingga. Karena di tempat-tempat keramaian/fasilitas umum banyak masyarakat melakukan aktivitas pada hari libur. “Kami sengaja melaksanakan kegiatan ini di tempat-tempat keramaian, karena banyak berkumpul warga mulai dari orang tua, anak-anak muda untuk beraktivitas dari berolah raga, hingga senam pagi. Sehingga masyarakat akan tahu keberadaan berbagai produk UMKM yang ada di Purbalingga,”pungkasnya. Pada kegiatan Festival Bubur Sumsum tersebut, Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto beserta Ny Erna Sukento melayani masyarakat yang antre untuk mendapatkan bubur racikan. ■ Foto: Joko Santoso—sn
KISRUH RAPIMNAS PPP: Puluhan kader dan simpatisan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) berusaha masuk ke ruang Rapimnas PPP di kantor DPP PPP Jalan Diponegoro No 60 Jakarta, Minggu (20/4). Mereka ingin membubarkan Rapimnas yang memutuskan Suryadharma Ali diberhentikan sementara sebagai ketua umum PPP. ■ Foto: Antara
Cawapres PDIP Mengerucut 3 Nama dikabarkan menjadi salah satu kandidat cawapres Joko Widodo. “Tunggu saja satu atau dua hari ke depan,” kata JK. Ketika ditanya apakah benar dia akan menjadi cawapres Jokowi, JK menjawab singkat. “Belum,” ujarnya. Terkait beredarnya stiker yang mengkampanyekan pasangan capres cawapres Joko Widodo dengan Jusuf Kalla. Capres PDIP tersebut pun menanggapi santai. ■ vvn—sn
Saat ditanya nama ketiga cawapres itu, Jokowi bungkam. “Secepatnya saya kasih tahu,”
imbuhnya. Ditemui di rumah dinas Gubernur DKI Jakarta, Jokowi ju-
ga membantah kabar soal deklarasi cawapres. Salah satu nama yang santer disebut menjadi cawapres Jokowi adalah politisi senior Partai Golkar, Jusuf Kalla. Jumat lalu, Kalla sempat mengaku akan mengumumkan sesuatu dalam waktu dekat. Namun ia tak mengatakan soal apa yang hendak ia umumkan, apakah mengenai kabar pencalonannya sebagai wakil presiden atau tidak. JK
Liverpool ..... (Sambungan hlm 1)
field Gank. Kiper Liverpool Mignolet melakukan penyelamatan di menit 32. Dia sukses menepis sepakan jarak jauh terarah dari Nathan Redmond. Norwich mampu memperkecil ketertinggalan pada sembilan menit usai restart. Simon Mognolet salah mengantispasi umpan silang dari sayap kanan. Hooper bisa menyambar bola liar di muka gawang The Anfield Gank yang sudah kosong. Skor berubah menjadi 2-1, masih untuk keunggulan Li-
verpool. Sterling mampu memotong bola dari tengah lapangan di menit 63. Memanfaatkan kecepatannya, dia mampu menusuk ke kotak penalti Norwich. Sterling lalu menyepak bola yang lebih dulu membentur bek Norwich sebelum masuk ke gawang yang di kawal Ruddy. Redmond kembali melepaskan sepakan spekulasi di menit 70. Tak optimal, sepakannya masih bisa diblok Martin Skrtel. Tujuh menit kemudian, ga-
wang Liverpool bobol untuk kedua kalinya. Snodgrass yang menjadi pencetak golnya lewat sundulan kepala meneruskan umpan silang terukur dari Martin Olsson Liverpool mengancam lagi di menit 26. Belum membuahkan hasil, sepakan jarak jauh Allen masih menyamping Suarez melepaskan sepakan jarak jauh di masa injury time. Tapi, malah melesat jauh. Skor 3-2 untuk kemenangan Liverpool pun bertahan hingga laga bubar. ■ sn
ti-hati,” lanjutnya. Disinggung terkait laporan dugaan pemalsuan surat bukti yang dijadikan dasar sangkaan penyidik Kejati oleh penasihat hukum tersangka Rina Iriani ke Polda Jateng beberapa waktu lalu, Masyhudi mengaku tidak masalah. “Tidak masalah. Itu laporan, penanganannya di Polda Jateng dan berbeda ranahnya,” katanya. Diketahui Kejati menyatakan berkas perkara Rina Iriani Sri Ratnaningsing sudah selesai dan segera masuk ke penuntutan. Pemberkasan dikatakan sudah selesai. “Dalam waktu dekat akan segera masuk babak berikutnya, yakni penunututan,” kata Aspidsus sebelumnya.
Terkait belum ditahannya tersangka Rina yang telah beberapa kali disoal sejumlah pihak, Aspidsus mengakui masih mengkaji. Pihaknya mengakui banyaknya tuntutan agar menahan Rina. “Banyak pertanyaan kenapa tidak ditahan? Banyak tuntutan masyarakat yang bertanya itu. Itu masih dikaji untuk dipertimbangkan, ditahan atau tidak. Kami berharap tidak terjadi apa-apa. Itu pyur masih masih dipertimbangkan. Percaya bahwa penahanan akan dilakukan secara profesional,” ucapnya. Rina disangka melakukan korupsi dan pencucian uang hasil korupsi subsidi perumahan di dari Kementerian Negara
Perumahan Rakyat (Kemenpera), tahun 2007-2008 di kabupaten setempat. Atas kasus yang menyeretnya dia belum ditahan. Tiga orang telah dihukum dalam kasus korupsi dengan kerugian negara mencapai sekitar Rp 18 miliar lebih ini. Pertama, Ketua Koperasi Serba Usaha (KSU) Sejahtera tahun 2007 Fransiska Riyana Sari, sudah dinyatakan bersalah dan divonis dua tahun. Kedua, Ketua KSU Sejahtera tahun 2008 Handoko Mulyono, dihukum empat tahun. Dan terakhir, Ketua Dewan Pengawas KSU Sejahtera Toni Haryono, mantan suami Rina Iriani sudah dijatuhi hukuman lima tahun. ■ rdi—sn
(SDA), Istajib tak berkomentar panjang. Namun lelaki yang kini duduk di Komisi B DPRD Jateng ini berjanji akan memberikan sikap tegas terhadap kemelut internal PPP usai rapat. “Kami akan mengadakan rapat besok (hari ini red) bakda maghrib. Insya Allah kalau sudah selesai sikap DPW PPP Jateng terkait pengambilalihan partai secara sepihak dan sebagainya akan kami sampaikan. Saya juga takut salah ngomong,” jelas Ketua Fraksi PPP DPRD Jateng tersebut dihubungi Wawasan, Minggu (20/4). Saat ditanya mengenai apa isi rapat pimpinan nasional (Rapimnas PPP). Sabtu (19/4) lalu, Istajib pun belum bisa berkomentar. “Soalnya yang ikut adalah Pak Ketua (Ketua DPD PPP Jateng Arief Mudatsir). Jadi beliau yang lebih tahu,” tandasnya.
kepartaian belum ada. Masih ada perselisihan di tubuh PPP,’’ tutur kiai sepuh berjuluk Punjering Jagad ini. Setelah menggelar pertemuan selama 1,5 jam dengan KH Maimun Zubaer, Prabowo juga tidak memberi komentar banyak. Ketika ditanya tentang nasib koalisi dengan PPP pascakonflik internal, dia hanya mengatakan koalisi tetap akan berlanjut. ’’Insya Allah berlanjut,’’ kata dia singkat. Suryadharma Ali seusai pertemuan mengatakan meski ada perbedaan pendapat yang sedang terjadi di internal PPP namun koalisi dengan Partai Gerindra dipastikan tetap akan berlanjut. ‘’Koalisi tetap berlanjut,’’ terang Suryadharma. Dia kemudian malah mengatakan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang menghasilkan pemberhentian sementara Ketua Umum PPP adalah salah. Dia menegaskan forum yang tepat untuk menurunkan Ketua Umum PPP adalah melalui Muktamar Luar Biasa. Rapimnas Sabtu (19/4) malam itu forumnya salah. Hanya ada satu forum untuk menurunkan Ketua Umum, yaitu Muktamar Luar Biasa. Rapimnas tidak bisa digunakan untuk memberhentikan Ketua Umum, kata dia. Seusai dari Sarang, rombongan Prabowo langsung menuju Semarang untuk melanjutkan perjalanan ke Jakarta. Sebelumnya sempat beredar kabar Prabowo juga akan mengunjungi Rais Am Pengurus Besar Nadhlatul Ulama KH Mustofa Bisri di Leteh. Namun entah kenapa kemudian batal. Kubu Sekjen PPP Romahurmuziy (Romi) memberhentikan sementara Ketum PPP Suryad-
harma Ali (SDA) sehari setelah menyatakan dukungan terhadap Gerindra. Namun SDA pun lantas mengaku sejauh ini belum ada kesepakatan koalisi dengan Gerindra. “Ini belum ada koalisi, ini karena ada kebencian saja jadinya yang menilai macammacam. Sebenarnya yang perlu disimak adalah SDA bertemu dengan Prabowo mestinya dukungan itu disimak dengan lengkap,” ujar SDA di kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Minggu (20/4). SDA pun membantah jika dukungan yang dia berikan itu sekaligus menggerakkan massa PPP untuk mendukung pencapresan Prabowo Subianto. Dukungan yang dia berikan masih bersifat pribadi. “Saya menyatakan Ketum PPP dan Waketum PPP para Ketua DPP dan Wasekjen memberikan dukungan tulus dan ikhlas ke Prabowo menjadi presiden, namun formalitas dukungan akan dilakukan berdasarkan organisasi yang berlaku,” imbuh SDA. Menurut SDA dukungan yang dia berikan itu baru awal dari koalisi. Masih ada dinamika lain menjelang pelaksanaan pilpres mendatang. “Prabowo dengar semua, saya sebut ini awal dari koalisi dan belum koalisi akhir. Ya salah kalau ini disebut akhir koalisi. Ini dukungan iklas dengan tidak meminta kursi cawapres atau menteri,” pungkas SDA. Dukungan terhadap Prabowo dideklarasikan pada Jumat sore (18/4) lalu. Suryadharma langsung menyampaikan koalisi antara PPP dengan Gerindra. “Sekarang kita masih berdua. Koalisi Gabah, GarudaKabah,” kata Suryadharma. ■ M9/SMNetwork/lee—sn
JAKARTA - PDI Perjuangan tengah menggodok calon wakil presiden yang akan mendampingi Joko Widodo di Pemilihan Presiden 2014. Menurut Jokowi, nama-nama cawapres yang akan diusung PDI Perjuangan itu sudah mengerucut. “Ada tiga nama, tapi belum diputuskan,” kata Joko Widodo yang biasa disapa Jokowi, Minggu (20/4).
sigap mengalau bola epakan Allen dari jarak dekat. Di menit ke-11, gantian Suarez yang menceploskan bola ke gawang. Menerima umpan silang Sterling, dia membobol gawang Norwich untuk kali kedua. Norwich gagal memanfaatkan peluang di menit 17. Sepakan Hooper dan Leroy Fer memanfaatkan kemelut di muka gawang masih bisa diblok oleh barisan belakang The An-
Kejati ..... (Sambungan hlm 1) haknya masih bekerja. “Kasus Rina kami masih proses. Maklum saja. Prinsipnya kami tidak diam,” kata Masyhudi dikonfirmasi mengenai lambatnya penanganan kasus tersebut enggan menjelaskan alasannya, Minggu (20/4). Menurut Aspidsus, penanganan sebuah kasus korupsi tidaklah mudah dan cepat. Selain harus profesional, penyidik harus memperhatikan aspek teknis dan yuridis pula. “Harus memperhatikan administrasi. Kami harus profesional. Artinya teknis dan yuridis. Penerapan pasal harus tepat. Perkara kecil apa pun harus ha-
Suryadharma ..... (Sambungan hlm 1) tua umum tidak hadir,” jelas Suryanto Sebanyak 26 DPW, kata Suryanto, tidak mempersoalkan dukungan SDA kepada capres Gerindra, Prabowo Subianto. Hanya saja, prosedur yang dilakukan SDA tidak benar dan melanggar etika. Sesuai hasil Mukernas II PPP di Bandung, seharusnya partai dalam menentukan pasangan capres dan calon wakil presiden harus dibicarakan dalam forum rapimnas yang pelaksanaannya usai Pemilu Legislatif (Pileg) 9 April lalu. Rapimnas, jelas Suryanto, merupakan musyawarah tertinggi setelah Muktamar. “Yang menyakitkan di saat kader partai berdarah-darah dalam Pileg, ketua umum justru malah orasi di stadion Gelora Bung Karno,” tandasnya. Permasalahan internal PPP semakin melebar setelah SDA pertama kali mengikuti kampanye Gerindra dan ikut berpidato di dalam kampanye. Aksi tersebut ditentang oleh 26 DPW. Empat di antaranya dipecat sepihak oleh SDA, hingga SDA melakukan pengambilalihan sepihak kendali PPP. Pengambilalihan partai dilakukan oleh SDA dengan mengirmkan pesan singkat kepada seluruh anggota DPP PPP Salah satu Wakil Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jateng Istajib mengakui, pihaknya menggelar rapat koordinasi dengan seluruh anggota DPW PPP, Senin (21/4) malam nanti. Terkait pengambilalihan partai secara sepihak oleh Ketua Umum Suryadharma Ali
■ Temui Mbah Maimun Setelah diberhentikan melalui rapimnas, Ketua Umum PPP Suryadharma Ali, Minggu (20/4) menemui Ketua Majelis Syariah PPP, KH Maimun Zubaer di Pondok Pesantren AlAnwar Sarang Rembang.SDA juga menggandeng Capres Gerindra Prabowo Subianto ditemani Menteri Perumahan Rakyat yang baru saja dilantik menjadi Wakil Ketua Umum PPP, Djan Faridz. Pertemuan yang berlangsung tertutup tersebut diduga untuk melakukan lobi politik ke kiai sepuh panutan PPP itu. Namun lobi politik itu sepertinya gagal. Pasalnya Ketua Majelis Syari ah PPP, KH Maimun Zubaer membantah secara kepartaian sudah mendukung Prabowo. ‘’Kalau pribadi mangga-mangga kemawon. Saya baik dengan Prabowo. Tapi secara
Senin Kliwon, 21 April 2014
TAGIH JANJI CALEG: Warga yang tergabung dalam Gerakan Indonesia Bersyukur melakukan aksi simpatik di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (20/4). Dalam aksinya mereka mengajak masyarakat menagih janji manis para caleg terpilih. ■ Foto: Antara
KPU Jateng Pastikan Gelar Coblosan 3 TPS PURWOKERTO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Propinsi Jawa Tengah memastikan pemungutan suara ulang (PSU) pada tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang kartu suaranya tertukar akan dilaksanakan, Senin (21/4). Kepastian tersebut disampaikan Ketua KPU Jateng, Joko Purnomo, Minggu (20/4). Menurutnya, PSU akan dilaksanakan di TPS 12 Desa Karangkemojing, TPS 4 Desa Gancang dan TPS 11 Desa Samudra, semuanya berada di Kecamatan Gumelar. Persiapan untuk PSU sudah dilakukan semua dan PSU akan dilaksanakan mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB. “Undangan C 6 sudah disebar dan besok (red hari ini) dilakukan PSU di tiga TPS tersebut. Setelah pemungutan suara selesai, langsung dilakukan perhitungan yang dituangkan dalam berita acara,” terangnya. Hanya saja, prosesnya lebih dipercepat, dimana ha-sil perhitungan suara di TPS langsung dikirim ke KPU kabupaten untuk diikutkan dalam rekapitulasi perhitungan suara yang saat ini tengah berlangsung. Joko menerangkan, pelaksana teknis PSU tetap KPU Kabu-paten Banyumas, namun dengan pengawasan penuh KPU provinsi. “Tadi malam kita sudah berdiskusi banyak dan pada akhirnya KPU Banyumas bersedia melaksanakan PSU dengan pengawasan penuh KPU Propinsi Jateng,” katanya.
Terkait pengawasan ini, KPU Jateng menugaskan dua anggotanya untuk mendampingi KPU Banyumas, yaitu Divisi Hukum, Kam-panye Pencalonan, dan Pengawasan, Hakim Junaidi dan Divisi Sosialisasi, Hubu-ngan Antarlembaga, dan Pe-mantauan, Wahyu Setiawan. ■ Penonaktifan Disinggung tentang penonaktifan lima komisioner KPU Banyumas yang sebelumnya sempat dilontarkan KPU Jaeng, Joko menyatakan, setelah bersedia melakukan PSU, wacana penonaktifan tersebut ditunda. Namun lanjutnya, KPU Jateng tetap akan mengkaji penolakan PSU oleh KPU Banyumas setelah proses perhitungan suara selesai. “Soal sanksi administratif dan lainnya akan kita kaji nanti setelah semua proses perhitungan selesai,” tegasnya. Menanggapi hal tersebut, Koordinator Pengawasan dan Humas Bawaslu Jateng Teguh Purnomo menyatakan kecewa dengan pengunduran PSU. Meski demikian, pekerjaan yang diambil alih langsung oleh KPU Jateng diharapkan bisa mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja KPU Banyumas dan Jateng. ‘’Kita berharap KPU Jateng bertindak tegas dalam mengawal PSU di tiga tempat. Jangan mempertaruhkan kepercayaan masyarakat Kecamatan Gumelar Banyumas,” tandasnya. ■ hef/M9—sn
Diduga Banyak Curang, Pemilu Bisa Diulang JAKARTA - Pakar Hukum Tata Negara, Asep Warlan Yusuf menilai pelaksanaan pemilu legislatif 2014 bisa saja diulang bila banyaknya dugaan kecurangan yang dilakukan secara masif terbukti di Mahkamah Konstitusi (MK). “Partai politik atau masyarakat yang merasa dirugikan atas penyelenggaran pemilu yang tidak beres karena banyaknya dugaan kecurangan bisa mengajukan gugatan disertai bukti ke MK agar dilaksanakan pemilu ulang,” ujarnya di Jakarta, Minggu (20/4). Menurut dia, berbagai kejanggalan pada pelaksanaan pemilu terlihat sangat terpola dan sistematis, setidaknya ada kelalaian dan pengabaian terpola yang
dilakukan oleh penyelenggara pemilu. Asep mencontohkan, kasus tertukarnya surat suara yang begitu masif di lebih dari 20 provinsi. “Ini hal yang aneh, apalagi KPU memutuskan pemungutan suara ulang. Landasan hukum mereka apa? Karena pemungutan suara ulang hanya boleh dilakukan dalam kondisi force major dan juga karena keputusan MK. Apalagi, baik KPU dan KPUD bisa memeriksa dulu
kertas suara karena mereka semua punya waktu untuk memeriksa,” paparnya. Dia menegaskan, bila KPU memutuskan pemungutan suara ulang tanpa ada landasan hukum yang kuat, maka hal itu akan menimbulkan kecurigaan bahwa KPU digunakan oleh pihak-pihak tertentu untuk memenangkan pemilu legislatif. “Bisa saja misalnya anggota KPU menjagokan satu parpol, tapi parpol yang didukung itu kalah. Lantas KPU dan jajarannya memutuskan pemungutan suara ulang. Ini bisa saja terjadi bila KPU tidak punya landasan hukum,” tambah Asep. Sementara itu, Pakar Hukum Pidana, Khairul Huda juga menilai tindak pidana pemilu
pada pemilu 2014 semakin meluas, dimana jika dulu tindak pidana pemilu dilakukan caleg atau parpol peserta pemilu, maka pada pemilu saat ini justru diduga banyak melibatkan penyelenggara pemilu sendiri. Dugaan ini setidaknya bisa dilihat dari masifnya kesalahankesalahan yang tidak masuk akal seperti surat suara yang tertukar, surat suara yang sudah dicoblos maupun penggelembungan-peng g elembungan suara. “Logikanya, kesalahan itu hanya mungkin dilakukan oleh penyelenggara pemilu itu sendiri mulai dari PPS, PPK, KPUD bahkan sampai KPU,” tukasnya. ■ SMNetwork/J22,H28—sn
Dicurangi, PBB Ancam Gugat KPU PEKALONGAN – Merasa dirugikan dan dicurangi dalam Pileg 9 April lalu, Dewan Pimpinan Cabang Partai Bulan Bintang Kota Pekalongan akan menggugat KPU ke Mahkamah Konstitusi. Setelah sebelumnya melaporkan sejumlah petugas PPS dan PPK Pekalongan Barat ke Panwas Kota Pekalongan. Akibat tindakan mereka, PBB merasa dirugikan sehingga berdampak partai tersebut ketinggalan suara dengan partai lainnya. Ketua tim kuasa hukum DPC
PBB setempat, Muhammad Ismail, Sabtu (19/4), kepada wartawan, menuturkan, penghitu-ngan yang dilakukan oleh KPU dinilai sangat merugikan perolehan suara partainya karena jumlah rekapitulasi tidak sesuai dengan data yang dimiliki oleh pihak partainya. Penghitungan dilakukan tim saksi, partainya seharusnya mendapatkan jatah 1 kursi DPRD tingkat dua, namun setelah proses rekapitulasi jumlah suara partai tertentu telah menggeser jatah kursi
yang seharusnya untuk partainya. Akibatnya partainya tidak ada yang jadi. “Kini pihaknya telah melakukan koordinasi untuk mengumpulkan alat bukti, untuk selanjutnya mengadukan ke Mahkamah Konstitusi di Jakarta, Senin ini ,”kata- nya. Sebelumnya Ketua DPC PBB setempat, Eko Lusijanto menuturkan, pihaknya menduga kuat kecurangan salah penjumlahan disengaja dilakukan oleh petugas PPS dan PPK, sehingga sangat merugikan. Bahkan par-
tainya akhirnya tidak memperoleh kursi. Padahal berdasarkan penghitungan suara yang dilakukan timnya, partainya berhak mendapatkan jatah 1 kursi di Pekalongan Barat. Namun belakangan, justru tidak mendapatkan sama sekali. Untuk itu pihaknya melaporkan kasusnya itu Panwas dan terkait, untuk ditindaklanjuti sesuai aturan yang berlaku. Laporan itu tidak mani-main, lantaran dirinya juga melampirkan sejumlah alat bukti. “Kami minta diusut,” katanya. ■ K-28—sn
■ Superiyanto, Tiga Periode Terpilih Lewat Partai Gurem
Selalu Pindah Partai, Emoh Disebut Kutu Loncat KUDUS – Meski belum ditetapkan namun hasil rekapitulasi perolehan suara pemilu 2014 di tingkat KPU Kudus sudah selesai digelar. Nama-nama caleg yang bakal melenggang ke gedung parlemen juga sudah mulai diketahui. Salah satu yang cukup fenomenal adalah Superiyanto, caleg asal Partai Nasdem yang bakal menempati kursi DPRD untuk periode ketiga. Terpilihnya kembali Superiyanto sebagai anggota DPRD Kudus untuk periode ketiga memang cukup mengagumkan. Betapa tidak dalam tiga kali
pemilu pria asal Desa Karangrowo tersebut selalu maju melalui partai yang berbeda. Pada pemilu 2004 melalui PNI Marhaen, pemilu 2009 melalui Partai Indonesia Sejahtera (PIS), dan pada pemilu 2014 melalui Partai Nasdem yang terbilang juga partai baru. ”Ya saya memang selalu maju dari partai yang berbeda karena partai lama selalu tereliminasi,” katanya. Yang cukup memunculkan decak kagum, pada pemilu 2004 dan 2009, Superiyanto adalah satu-satunya anggota DPRD yang terpilih dari partainya.
Hanya pada pemilu tahun 2014 ini Superiyanto tidak sendiri lantaran Partai Nasdem memperoleh tiga kursi meski terbilang sebagai partai pendatang baru. Pada pemilu ini, Superiyanto yang maju dari Dapil Kudus 2 (Mejobo-Undaan-Bae), berhasil memperoleh 5.300 suara dan menjadi peringkat pertama perolehan suara di Partai Nasdem yang totalnya mencapai 14.303 suara. Meski selalu pindah partai, Superiyanto menolak kalau dirinya disebut kader kutu loncat. Kepindahannya ke partai
Superiyanto
baru adalah lantaran partai lamanya tereliminasi dari kepesertaan pemilu, sementara dirinya masih dipercaya masyarakat untuk terus berjuang melalui kursi parlemen. ”Meski pindah-pindah partai, tapi saya bukan kutu loncat,” tandasnya. Disinggung mengenai tips kesuksesannya untuk bisa menggaet simpati masyarakat, pria yang selalu duduk di Komisi C DPRD Kudus tersebut menyatakan kalau selama duduk sebagai anggota dewan pihaknya selalu memperhatikan aspirasi konstituennya. Dengan duduk di komisi
yang membidangi pembangunan, Superiyanto mengaku selalu memperhatikan pembangunan infrastruktur di wilayah yang selama ini menjadi daerah pemilihannya. ”Bisa dilihat bagaimana jalan dan jembatan di daerah pemilihan saya kondisinya cukup bagus,” ujarnya. Untuk itu, di periode ketiganya nanti, Superiyanto mengaku akan tetap berupaya konsisten dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat. Dirinya berharap, pada periode ketiganya ini kinerjanya di gedung dewan bisa lebih maksimal. ■ Tom—sn
Juara Piala Liga TIM kaya Prancis, Paris Saint-Germain menjuarai Piala Liga Prancis setelah mengalahkan Olympique Lyonnais 2-1 pada laga final yang digelar di Stade de France, Minggu (20/4) dinihari WIB. Edinson Cavani memborong gol kemenangan PSG pada menit ke-4 dan 33. Gol Lyon tercipta pada menit ke-56 lewat tembakan Alexandre Lacazette. ■ Did-Am
Senin Kliwon, 21 April 2014
Foto:rtr
LAMPAUI TARGET NORWICH - Liverpool benar-benar memanfaatkan kekalahan Chelsea kemarin untuk makin kokoh di puncak. Minggu (20/4) semalam Liverpool menaklukkan Norwich City dengan skor ketat 3-2 dalam pertandingan lanjutan Premier League di Stadion Carrow Road, Norwich. Kemenangan itu membuat The Reds makin kokoh di puncak klasemen dan makin meninggalkan Chelsea dengan keunggulan 5 poin. Liverpool unggul dulu 2-0 atas The Canaries saat babak pertama selesai. Raheem Sterling mencetak gol pertama dari dua golnya pada menit ke-4. Sedangkan gol kedua Liverpool dicetak oleh goal getter-nya Luis Suarez. Gol ini membuat Suarez kini mengantongi 30 gol. Lima gol lagi, ia bisa memecahkan rekor gol Andy Cole (Manchester United) yang memegang rekor 34 gol. Jumlah 30 gol itu juga sudah menyamai rekor gol semusim Liverpool yang dibuat Ian Rush pada tahun 1986-1987. Ini sangat luar biasa, mengingat rekor yang sudah bertahan 28 tahun. Norwich sendiri sempat memperkecil kedudukan pada menit ke-54 melalui Gary Hooper, namun Sterling menMANCHESTER - Manchester City tidak akan meremehkan tamunya West Bromwich Albion (WBA) ketika kedua tim bertemu pada lanjutan Premier League di Stadion Etihad, Manchester, Selasa (22/4) dini hari. Manchester City akan mencoba kembali jalan menuju juara liga dalam laga 34 nanti. Seperti diketahui pada tengah pekan lalu The Citizen ditahan imbang 2-2 oleh klub papan bawah Sunderland. Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, mengatakan, jalur itu kemungkinan akan terjal dan berat, dan dia
cetak gol keduanya sekaligus memantapkan keunggulan Liverpool menjadi 3-1. Dan meski Robert Snodgrass mencetak gol kedua Norwich pada menit ke77, namun Liverpool akhirnya tetap meraih kemenangan 3-2. Kini Steven Gerrard dkk berada di puncak klasemen dengan raihan 80 poin, unggul lima angka dari Chelsea di posisi kedua. Sementara itu, Norwich yang mengumpulkan 32 poin, ada di posisi 17, alias satu strip di atas zona merah. ■ Target Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, tak bisa menyembunyikan kegembiraannya. Ia terlihat sumringah, karena kemenangan itu sudah memenuhi target manajemen Liverpool yang hanya berada di Zona Liga Champions. “Tujuan pada awal musim ini adalah lolos ke Liga Champions. Itu menjadi tugas yang luar biasa. Tetapi sekarang kita tahu bahwa kita tidak bisa menyelesaikan lebih rendah dari
RAYAKAN GOL: Pemain Liverpool Luis Suarez merayakan gol usai membobol gawang Nowich pada per tandingan Premier League antara Li verpool vs Norwich di Carrow Road, Norwich, Minggu (20/4).■ Foto: Getty Images
ketiga, “ kata Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, usai pertandingan seperti dikutip Reuters. “Kami akan pergi ke tiga game berikutnya yang ingin melakukan dengan baik. Kami
Ingin Buka Peluang juga menyadari bahwa kemenangan melawan WBA bukanlah hal yang mudah. “Pertandingan melawan Sunderland sungguh mengecewakan. Saya berharap, kami bisa meningkatkan performa kami saat melawan WBA,” kata Manuel Pellegrini di situs resmi Premier League. ■ Absen Hanya saja perjuangan The Citizen akan sedikit terganggu dengan minusnya beberapa
pemain inti. Dalam pertandingan besok City akan kehilangan empat pemain tengah, yaitu Yaya Toure, David Silva, Jesus Navas dan Matija Nastasic, sementara James Milner dan Javi Garcia sudah bisa kembali bermain pada laga tersebut. ‘’Kami sudah mempersiapkan beberapa pemain pengganti yang sudah siap dan tidak mengalami masalah cedera apapun,’’ tambahnya. Sementara itu di kubu WBA, gelandang andalan Youssouf Mulumbu akan dapat tampil
ingin terus berjuang dan sekarang melihat ke Chelsea minggu depan. Itu akan menjadi atmosfer luar biasa di Anfield,” tambahnya. Sementara itu, Manajer Norwich, Neil Adams, begitu terkembali setelah sebelumnya absen. Dia mengakui melawan The Citizen cukup berat dan dirinya bertekad bersama rekan-rekannya akan memberikan perlawanan kepada tim tuan rumah. ‘’Kami akan melawan mereka dengan sekuat tenaga. Kami memang melawan tim yang besar dan mereka masih ditahan seri oleh Sunderland. Tidak ada yang tidak mungkin di sepakbola, khususnya di Inggris ini. Terpenting kami membutuhkan start yang bagus seperti permainan kami menahan Tottenham Hotspur,’’ kata Mulumbu.■ jak-did
Duo Mercedes Tercepat Lagi SHANGHAI - Duo Mercedes kembali merajai balapan Formula One. Kali ini Lewis Hamilton dan Nico Rosberg menghiasi podium Sirkuit Shanghai Cina, sebagai juara dan runner up, usai finish pertama dan kedua. Hamilton kembali meraih juara pada balapan F1 Seri 4 GP Cina di Sirkuit Shanghai, Cina, Minggu (20/4). Hamilton menjadi yang pertama menyentuh garis finish usai melahap 56 putaran dengan catatan waktu satu jam 35 menit 9,751 detik. Sedangkan rekan satu timnya yaitu Nico Rosberg mencatatkan hattrick raihan runner-up
usai mencatatkan waktu 18,6 detik lebih lambat. Sementara itu, Ferrari berhasil meraih podium pertama di musim ini setelah Fernando Alonso mengakhiri lomba di posisi ketiga dengan waktu 25,6 detik lebih lambat dari Hamilton. Dua pembalap Red Bull, David Ricciardo dan Sebastian Vettel yang berharap menyulitkan, berturut-turut hanya finis keempat dan kelima. Vettel bahkan finish hampir semenit di belakang Hamilton. Dengan hasil ini, Mercedes pun mencatatkan hat-trick finis satu-dua. Mereka mencatatkan hasil sama di GP Malaysia dan GP Bahrain. ‘’Saya tetap akan bekerja keras dan berusaha untuk meraih tempat pertama di setiap balapan. Secara keseluruhan tim ini cukup meyakinkan, dan saya mengakui itu,’’ kata
peraih juara, Lewis Hamilton, usai balapan. Dengan kemenangan ini Hamilton semakin mendekati posisi puncak klasemen pem-
balap atas nama Nico Rosberg yang memimpin dengan 79 angka. Hamilton hanya berselisih empat poin dari rekannya tersebut.■ jak-did
HASIL BALAPAN: 1. Lewis Hamilton 2. Nico Rosberg 3. Fernando Alonso 4. Daniel Ricciardo 5. Sebastian Vettel 6. Nico Hulkenberg 7. Valtteri Bottas 8. Kimi Raikkonen 9. Sergio Perez 10. Daniil Kvyat 11. Jenson Button 12. JeanEric Vergne 13. Kevin Magnussen 14. Pastor Maldonado 15. Felipe Massa 16. Esteban Gutierrez 17. Kamui Kobayashi 18. Jules Bianchi 19. Max Chilton 20. Marcus Ericsson
Mercedes Mercedes Ferrari Red Bull Red Bull Force India Williams Ferrari Force India Toro Rosso McLaren Toro Rosso McLaren Lotus Williams Sauber Caterham Marussia Marussia Caterham
1 jam 35 menit 09,751 detik +18,600 detik +25,6 +26,8 +50,8 +57,3 +57,8 +83,6 +86 +1 Lap +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap +1 lap +2 laps +2 laps
SPORTAINMENT
Hamil Tiga Bulan
Foto:rtr
HUBUNGAN antara Winger Barcelona, Alexis Sanchez, dengan Mary Plaza memang sudah bubar. Namun hubungan itu tampaknya belum berakhir. Ini merujuk pada pernyataan Mary barubaru ini yang tengah mengandung alias hamil sekitar tiga bulan. Meski saat ini gelandang asal Cile itu sudah memiliki pacar baru, Laia Grassi yang juga seorang disainer ternama, namun jika benar Mary tengah hamil, maka hubungan Alexis dan Laia kemungkinan besar
bakal bubar. Sulitnya, kehamilan cucu salah satu pendiri Barcelona Pere Marcet itu putus dengan Alexis sekitar tiga bulan lalu. Jadi? Ya, sulit dibuktikan memang. Namun Mary ngotot mengaku kalau janin yang dikandungnya adalah anak Alexis.. “Saya sangat senang. Saya merasa tidak enak kepada kekasihnya (Laia), tapi Sanchez sudah mengetahui kabar ini. Saya akan mempertahankan kandungan ini dan saya senang ini adalah anak Sanchez. Saya merasa tersiksa dalam tiga bulan terakhir, tapi saat ini sudah merasa lebih baik,” ujar Mary seperti dikutip dari El Mundo. Namun hingga kini, Sanchez belum mengeluarkan pernyataan mengenai kehamilan Mary.
Norwich Neil Adams . “Kami sedang bermain melawan tim top dan Anda tidak bisa memberikan sedikit konsentrasi terbiarkan, atau mereka akan menghukum Anda,” katanya. ■ Did-Am
pukul. Maklum, mereka sebenarnya punya peluang untuk menyamakan kedudukan. “ Saya pikir kami pantas mendapatkan sesuatu dari pertandingan ini, terutama dengan babak kedua, “ kata manajer
JADWAL PERTANDINGAN ■ PREMIER LEAGUE Manchester City vs West Bromwich Albion Bein Sports 3 Live (Selasa 22/4, Pukul 02.00 WIB) ■ LA LIGA Malaga vs Villarreal
HASIL PERTANDINGAN ■ PREMIER LEAGUE Hull City 0 Arsenal 3 (Aaron Ramsey 31, Lukas Podolski 45, 54) Norwich City 2 (Hooper 54, Snodgrass 77) Liverpool 3 (Sterling 4, 62, Suarez 11) Aston Villa 0 Southampton 0 Cardiff City 1 (Whittingham 51 pen) Stoke City 1 (Arnautovic 45 +3 pen) Chelsea 1 (Eto’o 12) Sunderland 2 (Wickham 18, Borini 82 pen) Newcastle United 1 (Ameobi 23) Swansea City 2 (Bony 45 +1, 90 +2 pen) Tottenham Hotspur 3 (Paulinho 35, Kane 48, Kaboul 62) Fulham 1 (Sidwell 37) West Ham United 0 Crystal Palace 1 (Jedinak 59 pen) ■ LA LIGA Almeria 2 (Rodri 39, Diaz 88) Celta Vigo 4 (Nolito 18, 71, Charles 50, Orellana 75) Osasuna 1 (Riera 19) Valencia 1 (Jonas 82) Levante 0 Getafe 0 Real Sociedad 2 (Lanzarote 32 og, Vela 90 +1) Espanyol 1 (Cordoba 23) Atletico Madrid 2 (Miranda 71, Diego Costa 90 +1penalti) Elche 0 ■ SERIE A AC Milan 3 (Mario Balotelli 43, Adel Taarabt 51, Giampaolo Pazzini 83) Livorno 0 Atalanta 1 (Germán Denis 87) Hellas Verona 2 (Massimo Donati 53, Luca Toni 72) Catania 2 (Sebastián Leto 45, Gonzalo Bergessio 63) Sampdoria 1 (Stefano Okaka Chuka 61) Chievo Verona 0 Sassuolo 1 (Domenico Berardi 40) Genoa 1 (Sebastian De Maio 3) Cagliari 2 (Marco Sau 37, Segundo Ibarbo 82) Lazio 3 (Stefano Mauri 42, Antonio Candreva 61 pen, Diego Novaretti 79) Torino 3 (Jasmin Kurtic 52, Panagiotis Tachtsidis 67, Ciro Immo bile 89) Parma 0 Internazionale 2 (Rolando 48, Fredy Guarin 89) Udinese 1 (Bruno 54) Napoli 1 (José Maria Callejón 38) Juventus 1 (Paul Pogba 64) Bologna 0 Fiorentina 0 AS Roma 1 (Radja Nainggolan 26) ■ BUNDESLIGA Borussia Dortmund 4 (Kirch 6, Lewandowski 18, Piszczek 57, Reus 79 pen) Mainz 05 2 (Okazaki 14, 54) Werder Bremen 3 (Bargfrede 18, Garcia 78, Petersen 90 +2) Hoffen heim 1 (Volland 3) Freiburg 4 (Mehmedi 51, 87, Sorg 71, Darida 72) Moenchengladbach 1 (Herrmann 9) Augsburg 0 Hertha Berlin 0 Eintracht Braunschweig 0 Bayern Munich 2 (Pizarro 76, Mandzukic 87) Hamburg 1 (Ilicevic 58) VfL Wolfsburg 3 (Perisic 2, de Bruyne 42, Olic 49) Eintracht Frankfurt 2 (Lanig 13, Meier 68) Hanover 3 (Andreasen 2, Stindl 20, Ya Konan 29)
KLASEMEN SEMENTARA Mary merupakan kekasih Sanchez sejak 2012. Namun, hubungan keduanya kandas sekitar tiga bulan lalu. Mantan pemain Udinese dan River Plate itu kemudian menjalin hubungan dengan Laia Grassi. Kini, hubungan Sanchez dengan Laia terancam berakhir. “Saya tidak mempedulikan jenis kelamin bayi kami, saya hanya berhadap dia sehat. Saya juga berharap, tidak ada jurnalis yang menghubungi, karena ini adalah kehidupan pribadi saya. Saya tidak akan membuat pernyataan yang aneh-aneh,” papar Mary. Selain Mary dan Laia, Sanchez juga pernah menjalin hubungan dengan model Michelle Carvalho, Roxana Munoz, Tamara Primus dan Faloon Larraguibel. Did-Am
■ PREMIER LEAGUE 1. Liverpool 2. Chelsea 3. Manchester City 4. Arsenal 5. Everton
35 35 33 35 34
25 23 22 21 19
5 6 5 7 9
5 6 6 7 6
9644 6726 8834 6241 5534
80 75 71 70 66
■ LA LIGA 1. Atletico Madrid 2. Real Madrid 3. Barcelona 4. Athletic Bilbao 5. Sevilla FC
34 33 33 33 33
27 25 25 18 16
4 4 3 8 8
3 4 5 7 9
7422 9432 9227 5835 6147
85 79 78 62 56
■ SERIE A 1. Juventus 2. AS Roma 3. Napoli 4. Fiorentina 5. Internazionale
34 34 34 34 34
29 25 20 17 14
3 7 8 7 14
2 2 6 10 6
7222 6919 6436 5638 5735
90 82 68 58 56
■ BUNDESLIGA 1. Bayern Munich 2. Borussia Dortmund 3. Schalke 04 4. VfL Wolfsburg 5. Bayer Leverkusen
31 31 30 31 30
26 20 17 16 16
3 4 7 5 3
2 7 6 10 11
8420 7134 5638 5646 5037
81 64 58 53 51
Senin Kliwon, 21 April 2014
BERSAING KETAT: Para pe serta bersaing ketat dalam ti kungan. ■ Foto: JK
Agus dan Fedri Berbagi Juara PURWOKERTO - Pembalap Agus Setiawan (Solo) dan Fedri Efendi (Yogyakarta) saling berbagi gelar juara bergengsi pada ajang Yamaha Cup Race (YCR) 2014 di Sirkuit GOR Satria, Purwokerto, Minggu (20/4) kemarin. Fedri yang tergabung di tim Yamaha Yamalube NHK Ridlatama menjuarai kelas YCR 1 atau Bebek Tune Up 125cc Seeded. Sedangkan Agus Setiawan (tim Yamaha Yamalube RPM NHK AHRS SSS Creampie MRT) menjadi juara di kelas YCR 2 atau Bebek Tune Up 110cc Seeded. Persaingan kedua pembalap
ini sudah terjadi saat balapan di kelas YCR 1, Agus yang sebenarnya start terdepan justru mengalami trouble pada mesinnya saat awal balap. Hal itu dimanfaatkan oleh Fendri untuk terus memacu motor Jupiter Z1 berteknologi injeksi dan tampil sebagai pemenang. Agus yang tak mau kehilangan poin membuktikan bisa
Febby Lebih Cerdik SEMARANG- Usai menggelar turnamen internasional USM Flypower Open International Series 2014, yang berakhir Minggu (20/4), kini perguruan tinggi yang ada di Jalan Arteri Soekarno-Hatta, Semarang, kembali menggelar kejuaraan bulutangkis USM Flypower Open 2014. Kejuaraan yang kemudian diberi nama ‘kejurnas swasta’ ini, dijadwalkan berlangsung Senin-Sabtu (2126/4) mendatang, di Gelora USM. Sebanyak 680 pebulutangkis dari 72 klub yang ada di Indonesia, dipastikan akan hadir dan bertanding untuk memperebutkan total hadiah sebesar Rp 50 juta beserta piagam penghargaan. Iswoyo SPt MP selaku ketua panitia kejuaraan ini menyebutkan, kejuaraan ini digelar usai pelaksanaan turnamen internasional USM Flypower Open International Series 2014. Di kejuaraan ini akan mempertandingkan beberapa nomor di kelompok umur. ‘’Kami dipercaya untuk menyelenggarakan dua kejuaraan bulutangkis ini oleh PP PBSI. Usai menggelar turnamen internasional, kami kini menggelar kejurnas swasta yang mempertandingan beberapa nomor di kelompok umur,’’ ujar Iswoyo, Minggu (20/4).
■ Lebih Cerdik Sementara itu dalam partai final USM Flypower Open International Series 2014 nomor tunggal putri, Febby Angguni dari klub Djarum, mampu mengatasi perlawanan rekan seklubnya sendiri, Ana Rovita dengan skor 21-14, 21-16. Meski skor akhir tidak terlalu ketat, namun dalam partai final ini, pertarungan dua pemain andalan Jateng ini, mampu menyuguhkan teknitekni yang mumpuni. ‘’Memang kualitasnya beda tipis, tetapi pengalaman Febby Angguni lebih dibanding Ana Rovita. Ana Sebenarnya bisa mengimbangi permainan Febby di babak kedua, namun Febby lebih cerdik di lapangan,’’ ujar Iswoyo, yang menyaksikan partai final ini, bersama penonton yang memenuhi gedung pertandingan. Partai final lain nomor ganda campuran mempertemukan Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia yang menang atas Lukhi Apri Nugroho/Masita Mahmudin 23-21, 18-21, 21-14. Pada nomor tunggal putra Wibowo Setyaldi Putra berhasil mengalahkan Fikri Ihsandi Hadmadi, 21-16, 18-21, 21-11. Di nomor ganda putri Dian Fitriani/Nadya Melati sukses mengalahkan Komala Dewi/Meiliana Jauhari 14-21, 21-12, 2117. ■ Am-Did
JUARA: Febby Angguni (kiri) merangkul lawannya sekaligus sahabatnya, di partai final, Ana Rovita, sambil tertawa riang, usai penerimaan piala dan hadiah uang dari panitia.■ Foto: Aman Ar
unggul dari Fedri saat YCR 2 dan gantian dominan saat balapan, bahkan Fedri sendiri tercecer di belakang. “Pada YCR 1 memang motor mengalami trouble mesin di awal Lap padahal saat itu lagi semangat-semangatnya karena motor sebenarnya sudah dapat setingan pas. Poin penting memang hilang karena pada kelas itu aku tidak finish, namun di kelas YCR 2 poin penuh tetap bisa diambil karena juara satu. Yang jelas, tahun ini targetnya menjadi juara umum nasional dan Region Jawa agar bisa lolos ke ASEAN Cup Race lagi di
Thailand nanti,” jelas Agus. ■ Teknologi Injeksi Tahun ini ajang YCR sudah mengadopsi teknologi injeksi pada motor yang digunakan untuk balap. Sebenarnya teknologi injeksi sudah terbukti memberikan kemenangan bagi Yamaha di Indoprix tahun lalu. Untuk menebarkan sukses Yamaha tersebut, balapan one make race tahun ini semakin menggigit, mengangkat kesempurnaan teknologi injeksinya. ”Penerapan penggunaan motor injeksi ada di seri-seri YCR, final YCR, untuk membe-
rikan kesempatan pembalap yang naik motor injeksi tampil di final YCR dan penambahan hadiah motor injeksi kepada pemenang. Hal ini bertujuan ganda selain membiasakan pembalap menggunakan mesin injeksi, juga para teknisi balap semakin mahir dalam teknologi injeksi dan tentunya jika mereka bertanding di level dunia hal ini adalah bagian dari persiapannya,” jelas Supriyanto, Manajer Motorsport Yamaha Indonesia. Teknologi injeksi yang baru pertama di ajang YCR ini boleh digunakan pada kelas YCR 1 sampai YCR 4 yang mayoritas
masih menggunakan bebek karburator. Sedangkan Kelas YCR 6 (Jupiter Z1 Tune Up Standard Pemula) memang wajib memakai motor bebek injeksi Jupiter Z1 dan kelas YCR 7 matik injeksi Mio GT (Mio GT Tune Up Standard Pemula). Yamaha sendiri menyediakan motor untuk para pembalap di dua kelas standard pemula itu. Untuk kelas YCR 1 sampai YCR 5 ada tambahan insentif hadiah uang sebesar Rp 3 juta jika pembalapnya memakai motor injeksi (Jupiter Z1 atau Force) dan berhasil masuk di 5 besar.■ Jk-did
Persisac Juara SEMARANG- Tim Persisac akhirnya memenangi partai final melawan tim Tugu Muda 2004 D, dengan skor 3-1, pada turnamen Piala Paguyuban Ortu 2014, yang digelar selama satu hari, Jumat (18/4) lalu, di Stadion Citarum, Semarang. Sebagai juara pertama, Persisac berhak atas piala dan hadiah uang pembinaan sebesar Rp 1,5 Juta beserta piagam penghargaan. Sebagai juara kedua, Tugu Muda 2004 D menerima hadiah Rp 1 juta, dan juara ketiga bersama, Terang Bangsa dan Tugu Muda 2004 A, masing-masing Rp 500 ribu. Selain merebut juara pertama, Persisac juga menggeng-
gam gelar Pemain Terbaik yang disandang Jendra, yang juga kaptem tim Persisac. Sedang tim Tugu Muda 2004 D, yang menyabet juara kedua, salah satu pemainnya memperoleh gelar Top Skor atas nama David M Sidik dengan 12 gol. ‘’Bila melihat animo peserta pada turnamen ini, kami ingin kembali menggelarnya tahun depan, dengan hadiah yang lebih besar dan peserta yang lebih banyak. Ini kami lakukan, untuk membantu perkembangan sepakbola di Kota Semarang agar bisa berprestasi lebih baik lagi di kancah Nasional. ■ Am-Did
FOTO BERSAMA: Beberapa atlet atletik SMPN 13 berfoto bersama dengan pelatih Karpin usai menerima trofi juara umum atletik pada Popda SMP/ Mts Kota Semarang 2014 di Lapangan Trilomba Juang Semarang, beberapa waktu lalu. ■ Foto: Jaka N
SMPN 13 Juara Umum umum cabang atletik ini memang sesuai target awal yang dibebankan oleh pihak SMPN 13. Apalagi pada tahun sebelumnya SMPN 13 juga menorehkan prestasi yang sama. Pelatih cabang atletik SMPN 13, Karpin, mengatakan, sangat bersyukur dengan hasil ini. Dia berharap hasil positif ini dapat dipertahankan. ‘’Kami sangat bersyukur dengan hasil ini dan sesuai target menjadi juara umum. Latihan rutin dan kerja keras baik murid, pelatih, dan dukungan dari semua guru dan kepala sekolah SMPN 13 akhirnya terbayar dengan meraih juara umum atletik ini,’’ kata Karpin, Minggu (20/4).■ jak-did
TOP SKOR: David M Sidik, striker tim Tugu Muda 2004 D, menerima piala dan penghargaan dari panitia, setelah dia tampil sebagai pencetak gol terbanyak di turnamen ini dengan 12 gol. Foto: Aman Ar
SEMARANG - SMPN 13 Semarang berhasil keluar sebagai juara umum cabang atletik Popda SMP/Mts Kota Semarang 2014, di Lapangan Trilomba Juang, Semarang, belum lama ini. Dengan menurunkan semua atlet dan turun di semua nomor atletik yang dilombakan, SMPN 13 Semarang berhasil meraih tempat terbaik di beberapa nomor. SMP 13 berhasil merebut gelar juara di nomor lari 100 meter putra, lompat tinggi putra, lompat jauh putra, lempar cakram putra, tolak peluru putra, dan lempar lembing putra. Untuk kategori putri merebut dua nomor yaitu lempar cakram dan lempar lembing. Raihan positif menjadi juara
Fokus Lawan Persipasi
Tiga Poin di Akhir Putaran
PURBALINGGA- Kesebelasan Persibangga (Purbalingga) kembali fokus untuk menjalani laga kedua, menghadapi Persipasi (Bekasi), di Stadion Goentoer Darjono, Selasa (22/4) mendatang. Anak-anak asuhan pelatih Ahmad Muhariah ini, sudah mulai menjalani latihan, Jumat (18/4) sore. “Semua pemain sudah ikut berlatih, termasuk kapten kesebelasan Bruno Casmir,’’ kata Muhariah, Minggu (20/4). Dia menargertkan timnya bisa memetik angka penuh, karena bertanding di kandang. Kekalahan dari PSGC (Ciamis) di pertandingan pertama sudah dievaluasi. Menurutnya, para pemain menunjukkan permainan yang bagus saat melawan PSGC. Hanya saja ada faktor non teknis, sehingga
timnya tak bisa mencuri angka. “Anak anak sudah melupakan pertandingan lawan Ciamis. Mereka saya minta fokus menghadapi partai berikutnya,” ungkapnya, Minggu (20/4). Mengenai komposisi pemain, dia kemungkinan tidak akan merombak formasi yang digunakan saat menghadapi PSGC. Hanya saja dia masih memberikan peluang untuk menurunkan striker lokal Singgih Prasetyo. Pasalnya di pertandingan melawan PSGC, Singgih yang tampil di babak kedua menggantikan Sergei, mampu tampil memukau dan menciptakan banyak peluang. “Kita lihat hingga perkembangan terakhir. Yang jelas, saya ingin anak-anak menang dengan banyak gol di kandang sendiri,” imbuhnya. ■ ST-Am
JEPARA - CEO PT JRM (owner Persijap Jepara di ISL 2014), Muhamad Said Basalamah menargetkan, timnya bisa meraup minimal tiga angka di dua laga terakhir putaran pertama. Dua pertandingan tandang yang akan dijalani Persijap masing-masing melawan Barito Putra Banjarmasin (24/4) dan melawan Persita Tangerang (4 Mei). Menyusul kekalahan-kekalahan yang terjadi di kandang, Persijap saat ini memang berada dalam situasi kritis. Jika dalam sisa kompetisi mereka tidak bisa mengumpulkan tambahan nilai, maka tidak menutup kemungkinan mereka akan terlempar ke Divisi Utama. Karena itu, Basalamah meminta tambahan tiga angka dalam dua pertandingan tandang tersebut bisa benar-benar diwu-
judkan oleh timnya. “Kami memang baru saja dua kali kalah beruntun di kandang. Tapi saat ini, kejadian seperti itu juga dialami oleh beberapa tim. Jadi kami pikir, semuanya masih mungkin bagi kami. Target tiga angka masih realistis melihat situasi yang terjadi di ISL,” ujar Basalamah, Minggu (20/4). Paling dekat ini adalah fokus menghadapi tuan rumah Barito Putra, 24 April mendatang. Pertandingan ini diharapkan bisa menjadi titik balik bagi Persijap setelah dua kali kekalahan beruntun. Tim Barito Putra, juga masih menghadapi problem inkonsistensi seperti halnya Persijap. Sehingga peluang untuk bisa mencuri angka, menurut Basalamah masih memungkinkan. ■ dis-did
Piala Suratin Digulirkan BERTEPATAN dengan Hari Ulang Tahunnya yang ke-84 (19 April), PSSI menggulirkan kembali Piala Soeratin, kompetisi paling bergengsi untuk kelompok umur U-18 sekitar Juni mendatang. Piala Soeratin terakhir kali digelar pada tahun 2010 dan dimenangkan tim asal Banten, Villa 2000. “Tentu akan lebih buruk kalau ditunda. Keinginan memulai, kita dorong pada tahun 2014 ini,” kata sekretaris jenderal PSSI, Joko Driono, pada perayaan HUT PSSI ke-84 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (19/4). ■ Did-Am
Senin Kliwon, 21 April 2014
Fight, Raih Poin Penuh! SEMARANG - Manajer tim PSIS (Semarang) Wahyu ‘Liluk’ Winarto berharap, para pemainnya bisa bermain sabar dan tidak terpancing permainan tuan rumah Persip (Pekalongan), ketika kedua tim bertemu pada lanjutan Divisi Utama 2014 di Stadion Kraton, Pekalongan, Selasa (22/4). Liluk mengakui, untuk laga away pertama bagi PSIS nanti, Fauzan Fajri dkk akan menghadapi permainan ngotot dari Persip yang sebelumnya meraih hasil positif ketika dijamu tuan rumah Persitema (Temanggung) 3-1, 15 April lalu.
‘’Kami berharap anak-anak dapat bermain sabar dan pintar. Jangan mudah terpancing permainan tim tamu,’’ kata Liluk, Minggu (20/4) di Stadion Jatidiri, Semarang. Liluk menambahkan, tim yang dihadapi kali ini bukan tim sembarangan. Terbukti dengan materi pemain berpengalaman
ditambah dua pemain asingnya, tim berjuluk Laskar Kalong ini bisa menaklukkan Persitema (temanggung) di kandang lawan dengan skor telak 3-1. ‘’Tim Persip bukan tim asalasalan. Mereka tim baik, apalagi nanti akan bermain di kandangnya sendiri. Tentu mereka akan lebih bersemangat dengan dukungan suporternya ketika melawan PSIS,’’ jelas Liluk.
■ Poin Penuh Tidak kalah penting Fauzan Fajri dkk tetap terus fight selama pertandingan nanti. Apalagi ini menjadi ujian pertama bagi PSIS di laga away. Dia berharap raihan poin penuh dapat dibawa pulang oleh tim asuhan Eko Riyadi ini. ‘’Dalam setiap pertandingan
kami menargetkan poin penuh. Terpenting mereka bisa bermain fight selama pertandingan berlangsung,’’ urai Liluk. Secara head to head, PSIS lebih unggul selama bertemu di kasta kompetisi Divisi Utama. Pada musim lalu ketika bermain di kandang Persip, PSIS bermain imbang dengan skor 1-1 pada putaran pertama. Gol PSIS kala itu dicetak oleh striker asingnya dari Belanda, Emile Linkers. Sedangkan pada putaran kedua yang digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, PSIS menang mutlak atas tim berjuluk Laskar Kalong dengan skor 4-0. Gol dicetak oleh striker asingnya Addison Alves (2 gol) Sukarja dan gelandang asing Ronald Fagundez. ■ jak-did
Eko Siapkan Mental Tanding SEMARANG - PSIS (Semarang) berharap, mental bertanding pemainnya dapat lebih baik ketika melawan Persip (Pekalongan) pada lanjutan Kompetisi Divisi Utama 2014 di Stadion Kota Batik, Pekalongan, Selasa (22/4) besok.
Wahyu Winarto
Seperti dikatakan Pelatih PSIS Eko Riyadi, ia berharap pemainnya dapat bermain lebih enjoy dan menganggap seperti bermain di kandang sendiri. Meski pada laga ketiga ini merupakan laga away pertama, namun Fauzan Fajri cs diharapkan bisa menikmati pertandingan tersebut. ‘’Untuk laga away besok kami menyiapkan mental
bertanding anak-anak. Kami berharap mereka bisa bermain enjoy selama pertandingan,‘’ kata Eko Riyadi, Minggu (20/4) di Stadion Jatidiri, Semarang. Pada laga away nanti menjadi ujian pertama bagi pasukan Eko Riyadi. Apalagi lawan yang dihadapi tim berjuluk Laskar Kalong baru saja meraih hasil positif dengan melibas tuan rumah Per-
sitema (Temanggung) 3-1, 15 April lalu di Temanggung. ‘’Terpenting anak-anak bisa mengatasi kesulitan yang timbul di lapangan nanti. Mereka juga bisa bermain tanpa beban,’’ tambah mantan pelatih Persitema ini. Mengenai formasi pasukannya, kemungkinan tidak ada perubahan seperti pada dua laga sebelumnya.■ jak-did
Polres Siapkan 1.000 Personel Keamanan Persip Siap Jungkalkan PSIS ■Suporter Semarang Dilarang ke Pekalongan
PEKALONGAN - Persip (Pekalongan) siap menjungkalkan PSIS (Semarang) dalam pertemuan kedua tim pada lanjutan Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014 di Stadion Kota Batik, Kota Pekalongan, yang akan digelar, Selasa (22/4) mendatang. Dengan strategi menyerang serta menurunkan dua pemain andalnya, Persip akan menjamu dan melayani permainan PSIS. Pelatih Persip, Sugeng Widodo, Minggu (20/4), menuturkan, Persip siap tempur melawan PSIS. Sebagai tuan rumah, Persip akan menerapkan strategi menekan sejak menit awal dengan pola 4-4-2. Soal siapa yang diturunkan, masih akan menunggu kondisi pemain yang paling siap. Seperti Nur Coyo akan diduetkan dengan striker asal Mali, Sanau Salia dan Siaka Dembele akan diturunkan sebagai starter. Hal ini juga dilakukan Persip ketika memetik kemenangan 3-1 atas Persitema (Temanggung) di Stadion Bhumi Phala, Temanggung, pada tandang pertama. Ketika itu, Coyo dan Salia diduetkan sejak babak dua, dan hasilnya positif. “Yang jelas kami, optimistis Nur mampu mengatasi anakanak Mahesa Jenar,” katanya.
tetap mewaspadai PSIS. Terutama striker asing PSIS yang punya kecepatan dan keunggulan duel bola-bola atas, “ Dikandang target kami harus menang,” ujarnya Manager Persip H Budi Setiawan menargetkan, tim Laskar Kalong bisa meraih kemenangan dari laga kontra PSIS Selasa mendatang. Persip harus mampu sapu bersih semua laga kandang. Sementara gelandang Persip Pekalongan, Iwan Wahyudi (26) alias Samson yang berasal dari Semarang mengaku, akan bermain penuh emosi dan mati-matian. Mengingat ia yang pernah ber-
main untuk PSIS Junior pada tahun 2005 tak bisa menutupi perasaannya yang bakal menghadapi tim idolanya semasa kecil. “Saya ingin membuktikan jika putera daerah Senarang ini bisa berprestasi dan bermain bagus di luar daerah, saya akan menjebol gawang PSIS,” katanya. Hal sama juga akan dilakukan dua pemain kelahiran Semarang yang bermain di Persip Pekalongan yaitu Agung Prasetyo (26) yang berposisi sebagai bek kiri dan Yugo Yulianto (25), stopper eks-PSCS (Cilacap).■ K.28-did
PEKALONGAN- Kesebelasan Persip (Pekalongan), sangat optimistis ketika melawan tim tamu PSIS (Semarang), pada lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014, Grup IV, di Stadion Kraton, Pekalongan, pada Selasa (22/4) mendatang. Dengan strategi menyerang, melalui dua pemain andalnya, Sanau Salia dan Siaka Dembele, Persip yakin mampu melayani permainan PSIS. Manager Persip, Budi Setiawan, Rabu (16/4), mengatakan, kini kondisi fisik maupun mental pemainnya sangat bagus, usai menum-
■ Dilarang Datang Sementara itu, Kepolisian Resor Kota Pekalongan, akan memperketat pengamanan laga kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014, antara Persip (Pekalongan) melawan PSIS (Semarang), yang akan dilaksanakan di Stadion Kraton Pekalongan, pada Selasa (22/4) mendatang. Kapolresta Pekalongan, AKBP Rifki, Jumat (18/4) lalu, mengatakan, pihaknya tidak mau kecolongan lagi, terjadinya keributan antarsuporter y a n g men-
■ Waspadai Diakui Sugeng, saat ini mental anak asuhnya dalam kondisi prima, setelah berhasil membawa pulang poin penuh dari laga tandang pertamanya. Walaupun begitu, pihaknya
bangkan tuan rumah Persitema (Temanggung) 3-1, di Stadion Bhumi Phala, pada Selasa (15/4) lalu. Hal yang sama juga dikatakan pelatih Persip, Sugeng. Menurut dia, saat ini kekeuatan Persip lebih baih jika dibandingkan kompetisi musim lalu. ‘’Ini tidak terlepas dari formasi pemain yang sudah solid, seperti masuknya dua pemain asal Pantai Gading dan Mali, Afrika, Sanau Salia dan Siaka Dembele, yang telah menyatu dengan para pemain lokal. Untuk menghadapi PSIS, kami akan menggunakan pola 4-4-2, secara all out dengan menerapkan strategi menyerang, Mental dan fisik Laskar Kalong saat ini cukup prima,“ ujarnya.
BERFOTO BERSAMA: Para pemain Persip berfoto bersama Walikota Pekalongan, dr HM basyir Ahmad. ■ Foto: Janti Artati
Tak Ingin Ulang Kesalahan KUDUS – Gagal meraih hasil sempurna di laga perdana melawan Persipur (Purwodadi), beberapa hari lalu, cukup disesali kubu Persiku (Kudus). Untuk itu, pada laga berikutnya saat menjamu PSIR (Rembang), Selasa (22/4) mendatang, tim Macan Muria bertekad untuk tidak mengulang kesalahan dan siap untuk meraih poin sempurna. ”Tidak ada kata lain selain menang di laga lawan PSIR nanti,” kata pelatih Persiku, Agus Riyanto, Minggu (20/4). Menurut Agus, saat lawan Persipur, ada banyak kelemahan di tubuh timnya yang sudah masuk dalam catatannya. Kerja sama yang belum padu dari lini ke lini, serta buruknya penyelesaian
akhir, menjadi pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan. Ini terlihat dari beberapa peluang di mulut gawang baik yang diciptakan oleh barisan striker Amaodu Gakou maupun Miko Ardiyanto, gagal dikonversikan menjadi gol lantaran eksekusi yang kurang tenang. ”Kalau sedikit lebih tenang, tentu mereka bisa mencetak gol,” tandasnya. Belum maksimalnya performa barisan penggedor, menurut Agus juga disebabkan minimnya pasokan bola matang dari lini tengah. Tidak adanya playmaker di tubuh tim, membuat Amadou justru harus sering menjemput bola hingga ke tengah lapangan.
Barisan gelandang yang dikomandoi pemain muda Sugeng Riyadi, masih harus mengoptimalkan umpanumpan through pass yang sebenarnya menjadi kelebihan dari Amadou.
■ Kehilangan Koordinasi Sementara, untuk lini belakang, kinerja Sylla Mbamba memang sudah cukup baik. Hanya saja, beberapa kali pemain asal Mali ini sering kehilangan koordinasi sehingga ancaman sempat muncul ke gawang Prahita Dian. ”Sebelum laga lawan PSIR nanti, kelemahan tersebut akan segera kami perbaiki,” tandasnya. Disinggung kekuatan calon lawannya, tim PSIR, Agus mengaku, masih cukup
buta. Namun, penampilan PSIR yang mampu menyulitkan tuan rumah PSIS (Semarang) pada laga sebelumnya, dinilai menjadi gambaran kalau tim asal Kota Garam tersebut patut diwaspadai. Belum lagi ekspektasi yang kuat dari suporter mengingat rivalitas yang cukup kental antara kedua tim, juga membuat semua pemain harus berhati-hati. Jangan sampai tekanan dari penonton justru membuat mereka tampil terbebani. ”Menang tentu harga mati. Tapi pemain juga harus bisa bermain lepas agar strategi yang dicanangkan bisa berjalan di lapangan,” tandasnya. ■ Tom-did
Agus Riyanto
gakibatkan korban materi maupun penonton. “Kami telah minta panitia pertandingan, untuk mengirim surat pada PSIS, agar tidak membawa suporternya saat bertandang ke Stadion Kraton Pekalongan,” katanya. Dia menambahkan, polresta akan mengerahkan 1.000 personel, pada pengamanan pertandingan anara Persip melawan PSIS. “Sebanyak 1.000 personel yang terdiri dari unsur Brimob, Polres Batang dan Polres Pekalongan,” katanya. Menurut dia, kerusuhan yang terjadi saat pertandingan tahun sebelumnya, telah memberi gambaran bagi kepolisian, agar bertindak tegas terhadap para penonton yang akan memicu terjadinya keributan antarsuporter. “Oleh karena itu, kami akan bertindak tegas terhadap para penonton yang diduga akan mengacau jalannya pertandingan,” kata dia lagi. Pihak panitia memang sudah mengirim surat ke manajemen tim, tentang pelarangan ini. Manajemen PSIS sendiri sudah menyampaikan ke suporternya tentang pelarangan itu. ‘’Kami sudah sampaikan soal larangan itu. Semua kami serahkan ke suporter untuk ditindaklanjuti. ■ K.28-did
Senin Kliwon, 21 April 2014
TRIMA KOST KARYAWATI, SUAMI-ISTRI AC,Bersih,Bangunan Baru.Hubungi: Jl.Citarum Tengah 5/8 T.3517393 PLG 21 D20
KOST ADA AC,SPRINGBED Rp 400Rb Jl.Selomas Raya Hub: 089633317893 DIRENTALKAN DOZER D31 KOMATSU Th’2012 Hub: 081326393633 PLG 21 D20
- KATERING -
PLG 21 D20
PktPerkawinan LkpR.Pengantin+ Mbl Catering,Gedung Dll. 024-7605320
LANTAI MOTIF 40X40 KWI=40rb/m Abadi, Pekojan 25 Ph 3541561 Smg PLG 21 D20
PLG 21 D20
Ready Blackthrot Boswana Afrika hrg @ Rp.750rb bnyk pilihan.Puri Anjasmoro Blok O8/14. 0811270018
GESTUN 1,3% PLUNSAN 1,4% BUKA Sampai Malam Tembalang, 024-50217999
PLG 21 D20
ANDA BOSAN ANJING RAS / KUCING Mau Dijual,Hrg Oke.Hub: 70122228
PLG 21 D20
GESTUN BCA 1,3% & VM 2,1% Pelnsan MayjenSutoyo 24 Ungr08994048736
PLG 21 D20
PLG 21 D20
MrCLEAN,LAUNDRY Trima Cuci Karpet Sofa,SpringBed,Kursi Ktr, Dll. Dgn TeknologiModern,Antar-JmptGratis Pusponjolo Dlm 23 Smg. Ph.7609210 Ruko AsmaraSquereUngaran70370888 Jl.Raya Kaliwungu 53 Ph.70675785 RB GrosirMart Pusat Kulakan Kelontong & Sembako Semua Harga Grosir Buktikan !!!..sudah Murah &Dapatkan Hadiahnya. Durian Barat 18 Lamper Kidul.Buka jam 7-21.00
PLG 21 D20
- PENGIRIMAN BARANG SRT MOVERS JASA PINDAHAN, PACKING Trucking Indonesia & Int’I. 024- 7618570/081390247559/ 08170196266 PLG 21 D20
- SERVIS (PANGGILAN) HARI LIBUR BUKA Service KhususKulkas 2 &3Pintu,AC, M.Cuci. W.Heater KGas,PAir,TV SgalaMerk. Panggilan Dlm &Luar Kota 3558036-70992918 PLG 21 D20
MULYA TEHNIKPh.70618222/8445879 Specialis:AC.Kulkas.WHeater.PAir MCuci.24J-LiburBuka.Jl.Sriwijaya PLG 21 D20
SERVICE TV SGL MERK LsgJadi 24Jam AC,AC,Kulkas,MCuci, JPump.7626373 PLG 21 D20
PLG 21 D20
“Dibeli-Gadai” Smua Brg Mbil-Mtr AC,TV,M.Cuci,L.es,Mebel.70704660 PLG 21 D20
Cari:Teknisi Injection Plastik Lmrn Ke Jl.Raden Patah 89 SMG KARYAWAN U/CUCI MOBIL Hub: 085 640 109 234
No.1 Invest pasti untung IndoCopy Mart 50jt/10th HP:081390000135 PLG 21 D20
JUJUR Mrh&TrLgkp SeIndo.Sewa 150 Krdt sd4th.081575758171/ 76480622 PLG 21 D20
SALE!GUCI,VAS BUNGA,TAS Anak,Tas Bekal Semua Bgs 70157400
GENZET MERK HONDA JEPANG 2500KVA Kond.95% :70200654, Abimanyu 6/26
PLG 21 D20
DIBTHKAN KARYAWAN LAUNDRY: SOPIR SIM A. Kirim Jl.Pemuda 50 Smg PLG 21 D20
PLG 21 D20
DICARI MOBIL OVER Kredit/ Kredit Macet Lokasi Jateng,DIY Hub: 081 390429518 untuk pribadi PLG 21 D20
ANDA INGIN JUAL MOBIL T.70106220 Dtg Sgr Ke Rmh Anda Pasti Dibeli
PLG 21 D20
PLG 21 D20
MOBIL...MOBIL.. MOBIL.. HUB: NONOK PstiDbeli.70300607/ 081227277882 PLG 21 D20
- BMW 26JT BMW 318i ‘97 E36 B Msn Off Jl.Kokrosono No.1/085 629 85999 PLG 21 D20
BMW 318i M4O TH’90.Jl.Layur Sltn 2/A79 Ungaran. HP:0857 2771 7272
PLG 21 D20
- CHERY -
- TELEPON -
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON Chery QQ Tahun 2007
BELI BB/TAB/iPHONE Pin:24C37E2D Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000
PLG 21 D20
- CHEVROLET -
PLG 21 D20
CAPTIVA’08 DSL,GREY,IstwSkl, 205j Naga Jaya Motor 7604047, 7603253 PLG 21 D20
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON Optra Type LT Tahun 2005
- SUMUR/WC -
PLG 21 D20
- DAIHATSU -
BUKA24JAMPASTIDAPATTERMURAH TiketPswt,Kreta,Htl.Cendrawasih17 T.024 3559 678/081 2287 7758
DianMotor Gajah26ASmg 6717467-68 N.Xenia X’12,09Putih & Deluxe1.3 Xenia Li Sporti’09,05 H Ors Istw Terios TX’08 Htm Ors Istw TarunaCSR 01 H Silv NolSpet Istw Taruna CL’03 Silv&CX’02 Ors Istw D.Espass 2L Extra 05 H Slv Istw luxio’12 h Silv Tgn I Ors
PLG 21 D3
CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin Cepat,Bersih&Memuaskan Hub:(024)3542653 - 3562498 PLG 21 D20
CP ALAM INDO PRIMA AHLI Sumur BOR Artetis Deep Weel & Drilling Hub:082329278337
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
SEDOT WC&LIMBAH Mobil Baru,Jujur MurahTdkBau: 7608717/081228770338 PLG 21 D20
SANTOSOJAYA KRS WC&LBH, TANJUNG 8 Ph(024)35480903542438-3542439 PLG 21 D20
HILANG BPKB H-3856-KF An.Nur Aini.Hub:081228316044 PLG 21 D20
STNK B-6787-BK an/Aloysius Sutiarto Kembangan-Jakarta PLG 21 D20
HILANG STNK H-6487-GH, AN:PURWO ASTUTI,Jl.Boomlama Rt.4/3 Smg PLG 21 D20
HILANG STNK H-4466-HH, AN:TRI SANTOSO,Jl.Sido Asih IV/4 Tlgsri PLG 21 D20
BINTANG SEDOT LIMBAH WC MURAH Bersih(024)70646596/ 081901141395 PLG 21 D20
HILANG BPKB H-2419-HG An.HARTONO Jl.MT.Haryono 918.081575785565 PLG 21 D20
HILANG STNK H-6520-RG, AN:SUNARDI Jl.Lemah Gempal 3A/1024.A,Smg PLG 21 D20
HILANG STNK H-5224-QP,AN:NG EKO TEGUH WIBOWO,Pedalangan 4 Rt.6/4 PLG 21 D20
- HAJI PASTIKAN IBADAH HAJI / UMRAH Terlayani Dengan Baik, Berangkat Tiap Sabtu, Izin Resmi Depag RI, Provider Visa, Kaisa Lil Hajj. Jl.Cendrawasih 17 Semarang T:(024) 3559 678 / 081 2287 7758 PLG 21 D20
UMROH ROMADHON Bagai Haji DgNabi “MegaRozaq”Resmi. Ijin:D/21. 10Hr Awl 25jt,33HrFul 37jt,10/13Akhir 27jtMrtApr$1850, 4xSeBlnInden2015 $1600 Siliwangi 640Sms081326047718
HILANG STNKH-6831-DD, AN:NURUL HIDAYAT,Hub:0819 1456 3326 PLG 21 D20
HILANG STNK H-5896-Y~ AN:MOH MUTTAQIN,Hub: 081 5657 9137 PLG 21 D20
HILANG BPKB H-2693-QW, AN:SRI MULYANI,Ds.Tugurejo Rt.2/1 Smg PLG 21 D20
JANDA CANTIK Islam Setia Mapan Dtng Cck Lgsg Nikah. 082300138682 PLG 21 D20
PLG 21 D20
TS TRAVEL: SMG-BDG, SMG-PWKT Telp:7609958,6921059,33059888 PLG 21 D20
PLG 21 D20
CENTURY21 TOP-024-70852708/ 08122502121-Jual Beli&Sewa Properti- Masih Menerima Marketing-Baru -Kantor Hari-Minggu Tetap BukaPLG 21 D20
CR CHIEFINSPECTOR,QUALITY ENG, Inspector u/ Superfisi. Krm: Jl.Dr Suratmo No.175 SMG ;08122822952 PLG 21 D20
BTH CPT: Koki seafood,Pria,min SMP, max.40th.Lamrn:Brada Leker Ngesrep Timur V/36 Kav.3A Smg
TUKANG CUCI MOBIL LULUSAN SD/SMP SLTA,Single,Max.25Th SinarBarito Jl.Sukun Raya No.58 Bnymanik-SMG
PLG 21 D20
Ngekost bisa dapat Mobil Hny Ada di D’Paragon.Fasilitas Lengkap AC, Furnished dll.Mulai 1,5Jt/Bln 150Rb/hr. 2 Lokasi Strategis.Hub: 081-22999-2200 www.dparagon.com PLG 21 D20
KOS AC,KM Dlm,Pntry Dlm,Prkr Mbl Hny 3 Kmr,Cck u/Mhsw Kedokteran. Jl.Kelud SMG. Hub:089682102082 PLG 21 D20
XniaR12HanPmbl 125: Xi’11an Pmb98j Gran Max BOX’12=70jt& PU’12=60jt Luxio’2011 Htm,88jt & ‘2012,98jt Sirion’08 AT Istw,SptBaru,82.5jt Kurnia, Jl.Pemuda107, 024-70208788 PLG 21 D20
BURSA MOBILGIANT PENGGARON AllNewXeniaR’12,TeriosTX’07Xenia Li’09-10,Xi’07GranMaxD’11GranMax PU’11,Taruna CSR ‘01, Luxio X’11 PLG 21 D20
ZIRANG DAIHATSU EVENT Jl.Sultan Fatah,Demak,Minggu 20 April Jam 9-12.Gratis-Dptkn DoorPrizeCntik PLG 21 D20
TERIOS TX AT ‘10 Slvr,Istw 165Jt Terios TX AT’2007 Hitam,129Jt Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 PLG 21 D20
BTH SGR TNG OPR SPBU (Wnt) Max21th (Single)Min SMU, Sehat, Menarik,TB 160cm,Lam:SPBU 4450208 Jl.Kedungmundu Raya Max26-04-2014
BTH:Pria/Wnt Untuk Penjualan, DiToko HP,HokyCell,Jl.Tlogosari Ry I/ 66: 08562641957/ 081901444448
TRANS SUKSES: ELF/BUS TH.2013 Ph.6921059,33058808
- TOUR/TRAVEL -
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
DBTHKN KRYWN BAG.GIZI,Dg Syrt2: Wnt,Llsn SMK Tata Boga, Max25th, Dom.SMG.Lmran Kirim: Jl.Kalisari Baru No.5-7 Semarang
PLG 21 D20
ELF 13SEAT LUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho(024) 8318454-8504071 Smg.
SATRIA Wedding 1.2jtNewCamryBlak 600rbNewVios-City-Jaz 02470256257
PLG 21 D20
DIBTHKN PRIA SRABUTAN,SIM A, TOKO Matrial Tidur Dlm. Tng, Wanita utk Rumah Makan,Smg- 081 325 747 791
- KENDARAAN SEWA -
PLG 21 D20
PLG 21 D2
BUTUH SEGERA : HRD, SPV RODUKSI, PPIC, Maintenance, Adm Export,QC Accounting,Kepala Gudang. Syarat :Semua Posisi Min 3Th, Pengalaman ,Kita Perusahaan Bergerak Di Bidang Manufacture Furniture PMA. Lamaran Dikirim Ke Po.Box 1024/SM.personalia @ quartindo.net
PLG 21 D20
PLG 21 D20
BUS NUGROHO AC/NON AC/ EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th’2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph(024)83184548504071-70286647
CrTEKNISI KOMPUTER Lulusan SMK krm lam Meranti Raya 143 Bmanik
DICARILOGISTIK,PRIA, Min. SMA/ STM SimA CV ke Inchs, Tusam Ry 27 Smg PLG 21 D20
DCARI Krywan/Ti PT HDN Gaji 70Rb /Hr+Bonus.Pak Sastro:0248417833 PLG 21 D20
DICARI SGR AHLI CAKE Peglman. Lam Ke:Jl.Erlangga Barat 7 No.14 Smg PLG 21 D20
PLG 21 D20
EVEREST05 Dsl,MT,Htm,Antik,155Jt Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 PLG 21 D20
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON Ford Ranger DC’09,Ford Escape’04
S.CARRETA 00/01 H Tgn1,AC Dgn, Tp Vr,BanBr,Antik.Srius 082133869575 PLG 21 D20
BALENO DX M/T’2003 Slvr Ang1,8Jt Citra Mobil Supriyadi21 T6708989 PLG 21 D20
KATANA’92 Istimewa,P.Steering, AC FullVariasi,(H).Hub: 081327913969
PLG 21 D20
- KIA CARNIVAL DSL A/T ‘01 (H) HITAM Hub: 081 228 09028 PLG 21 D20
VISTO’2003 M/T,H,HITAM,ISTW, F.Var,Ban Baru.081 8084 76002
PLG 21 D20
SUZUKI PUSAT PROMO 1HR: 70410500 DP PU 6 R3 20JTNdst 081901220236 PLG 21 D20
JL CPT BALENO ‘00 HTM,Mls, H,Istw CdPenataran V RT1RW3 Bambankerep
PLG 21 D20
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON Carnival Diesel’03 , Spectra’02 PLG 21 D20
- LEXUS -
PLG 21 D20
AERIO FACE LIFT,FULL VAR’04 Bl 7 Cklt Met,93Jt, T.081226797457.TP PLG 21 D20
SPLASH’10 Slvr,BanKopling,Aki Br MlkSdr.085799994327/085869811503
PLG 21 D20
FORD RANGER’104x4 (B) PJNG,115JT &‘2008 Htm,88jt.Hub:024-70208788
PLG 21 D20
GS 250’2013 HITAM,Km9000,SptBaru Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 PLG 21 D2
- MAZDA MAZDA2 S’11SlvrOristwAsrnsi120jt AudioTv+CamPrkirBsTT 081901404809
NEW CIVIC’13 AT PTH,Km 500,345jt Accord VTiL’08AT,Grey,Istw,249Jt Accord’ 05 VTiL,HtmSprAntik,159Jt Jazz’10 RS AT Htm,TopKond,175Jt New Freed PSD A.Bag AT’12, 225Jt New Odesey’04 AT,H,TgI,Top,195jt Freed PSD AT’09 Merah Anggur,169Jt Freed S AT’2009 Silver,159Jt Naga Jaya Motor,7604047, 7603253
PLG 21 D20
Mazda 3 ‘08 Htm,AntikSkl,145Jt Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 PLG 21 D20
ESCUDO’94,H(11) HITAM,TRWT,75Jt Jl.BugenvileRy SdgMulyo. 74010161 PLG 21 D20
ESCUDO JLX’96 GREY ISTIMWA, Ex Dokter,Pemakai Hub: 085866402407
DianMotor Gajah26A Smg 6717467-68 Freed Psd 12 H Pol Cantik SptBru Jazz Vitec AT’07’05 Slvr NolSpet 2NewCity AT 04,01 H Hitam&Silve Stream 04 AT 1.7 H Hitam Istw Accord VTiL ‘03 H Slvr Ors Istw
FEROZA SE’95 (G),BIRU/ABU2, ORS, Pribadi,60Jt 08122520803 Weelri PLG 21 D20
GRAN MAX DP 7jtn,Xenia DP 15jtan CP:085799921417/082225911155 PLG 21 D20
TAFT’88 4X4(H) a/n.Pembeli Langsung. Hub: 081 3252 90809 PLG 21 D20
ZEBRA MASTER PU2007, HITAM, H, ORS Tgn I: Abdulrahman Saleh 67 Smg PLG 21 D20
XENIA Li Plus’08/07(H)Tgn1, AC, TP VR,PS,PW 85Jt A/n Pmbeli 70112621 PLG 21 D20
GRANMAX,XENIA ,TERIOS RATE PLGRndh/0% T:70452626/ 081229258778 PLG 21 D20
FEROZA 94 Full VAR ISTW(H)Tgn 1 Tlogosari Raya 1/124. T:70106385 PLG 21 D20
XENIA Xi Dlx+10 Silver,H Tgn1,AC VR,As.Allrisk,111Jt.082314757498 PLG 21 D20
TAFT GTS’93 4x2 Plat(K)-Pati,Ban 31, AC,Racing Gagah. 081215675885 PLG 21 D20
NEW XENIA DP 14jt’an.Granmax Pick Up DP 7jt’an.T:024-70334648 PLG 21 D20
XENIA Li DELUX ‘09,H,HITAM, KM:61 Rb,JrgPkai,105Nego. 70 37 40 13. PLG 21 D20
JUAL CLASY’95 H,Vulvar,Merah, Bgus Trawat.Hub: 081228118737 PLG 21 D20
AYLA Dp 18jtan/ Angs 1jtan, Terios Dp 15jtan. 70980707 PLG 21 D20
PLG 21 D20
FERIO’97 An Sndri Dr Baru/Tgn 1 Simpnan KM 36Rb Mesin,Body 100% Dijamin Btl2 Msh Gres Spt Baru Kusus Pemake/Penggemar Hub: Dr.Ani Srondol Asri Blok F.5 Dkt LPMP Srondol Smg
NE 320 ELEGANCE97 HITAM,VR R.20 A140 ‘01 (H) Slvr,C200 AT 96 Pth MP 220E 94 Silver. 081 228 09028 PLG 21 D20
E200K’07 Slvr 288jt&E320Mstrpice 94,AD Br,Tg1,75jt. 024-70208788
PLG 21 D20
FREED PSD AT12PthMutiara Ang4,8Jt Elysion 2.4 AT’05Hitam Angs6,3Jt Citra Mobil Supriyadi21 T6708989 PLG 21 D20
JUAL SALAH SATU STREAM’04 AT 2.0 Silverstone; NewCity’06 AT Hitam Hub:024-70211127 PLG 21 D20
CIVIC VTI’01 Matic Abu2 Plat H Jok Kulit Full Ors.082322685887 PLG 21 D20
H.JAZZ’2008 Akh,RS MT,SILVER, Tgn I,H,Km26Rb,Istw,FVar: 08164891263
PLG 21 D20
JAZZ S AT 2008 Silverston 81542416965 PLG 21 D20
ESTILO’92(87 NEWCITY’03MT (95Istw CieloVTEC’97(55) BsTT 081901404809 PLG 21 D20
JAZZ’04 AT Slvr(H)Tg1 drBaru,Pjk Pjg1th,Istw105jtNego 081227493595 PLG 21 D20
NEW CRV 02/03 A/T, H Asli,Istw Abu2 Met,117Jt Nego. Hub:70404422
PLG 21 D20
CIVIC’2007 (B) FULL VAR,ISTIMEWA Silver,Mulus, T.08151644298 (TP) PLG 21 D20
JAZZ iDSI 07 MANUAL(H,TG.I) ANTIK KM Low,Kuning,Btl2 Istw. 70790859
PLG 21 D20
JUAL:L.300 TH’93 H,PICK UP, A/n.Sendiri.Hub: 081 325 147 328 PLG 21 D20
KUDA GLX DSL 02 H, TGN.I, SILVER 69 Jt,Brg Bagus. 0888 025 025 80 PLG 21 D20
DIJUAL:L300 Pik Up th 02 siap pakai.Hub:hp 0857 1309 2311 PLG 21 D20
KUDA SPR EXCEED DSL’00 (H) 82JT Hub: 08222 01 22288 PLG 21 D20
TRITON GLS’08 Hitam,Mls Sprti Baru.135Jt.Hub: 08998978511 PLG 21 D20
OPER KREDIT T120SS PU 2012 Istw Sdh Angsur 20x2.350rb. T:70122161
PLG 21 D20
Mazda familia 97/98 Silver H tg1 dr baru KM64rb Istimewa 70292626 PLG 21 D20
- NISSAN JUKE’12 RX AT MERAH FERARI, 205Jt Juke’2011~RX AT,Grey,Istw,195Jt GrandLivina’10 AT,Ultimate,139Jt TeranoKingroad’04 HtmAntik,159Jt Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 PLG 21 D20
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON Livina XR AT ‘08 , Livina XV’09 Livina SV’10-11,Terano Spirit’01 PLG 21 D20
NISSAN BTX’93PF6 WING BOX’97/98 Nissan Convoy Head’99,2004,2007 Nissan CWA Dump Truk’2007 SaudaraMtr,Dr.Cipto 168 :8413333 PLG 21 D20
NISSAN X-TRAIL 05 XT,AT,Hrg 135Jt Istimewa KM Dikit Terawat Bagus 082221985180/ 087835723307 NoSMS PLG 21 D20
DP min March 20jtan New Grand Livina 40jtan+Hadiah. 08164266404 PLG 21 D20
LIVINA XV 08 Hitam 1.5 MT Hitam H tg1 Antik Km 37 rb - 91003747 PLG 21 D20
XTRAIL’06 Matic Hitam Plat H Full Ors Luar Dalam. 70071928 PLG 21 D20
LIVINA XR’08 HITAM,MANUAL, ISTW 081 228 779 450 PLG 21 D20
PLG 21 D20
JAZZ IDSI’07 Manual Plat H Biru VelgRac.DVD MP3 BanBaru. 70671788
GRAND LIVINA SV A/T ‘2012 HITAM Tangan I,Pajak Baru .Hub:70382926 PLG 21 D20
PLG 21 D20
GENIO’95 Slver,Tgn1,Mls Skli,Ori Cat,KM 89Rbu.51Jt. 083877116576
X-TRAIL St A/T ‘02 (2000cc) Irit BBM (Hitam) Pol H.(024)-70790859 PLG 21 D20
PLG 21 D20
DISC s/d 70Jt SALE STOCK 2013 DP20% Atau Ang sd7th. 08170566420
- HYUNDAI BURSA MOBILGIANT PENGGARON Gets Th’2005, Matrix Th’2001 AccentVerna Th2007,Traget Th2002
PLG 21 D20
JUKE RX 12 Polish metal H Tg 1 Pajak baru istw Orsinil-91003747
PLG 21 D20
JL HYUNDAI ATOS GLS Manual’02 Biru,An Sndri 57Jt:081393704975 PLG 21 D20
HYUNDAI TRAJET 2000 (H) SILVER VR R.18. Hub: 081 228 09028 PLG 21 D20
- ISUZU -
PLG 21 D20
- OPEL -
PLG 21 D20
GRAND TOURING07 H,New Royal 00 H.Bs TT Credit. 70292626 PLG 21 D20
BBRP UNIT ELFDUMP TRUK’09, 2011 SaudaraMtr, Dr.Cipto 168 :8413333 PLG 21 D20
PANTHER LM’00 (AD)BiruOristw FVar TrwtSiapke.76jt.BsTT 081901404809 PLG 21 D20
PLG 21 D20
BU CPT SWIFT’11 An.Sndri,H, Hitam TV Audio Istw 133jt. 085600070767 PLG 21 D20
JUAL SUZUKICARRY Th’90 MERAH, Sliding,Siap Pake:081 795 01684 PLG 21 D20
SWIFT ST MATIC ‘10 Putih, Bagus Terawat Asli H Pjk Pjg 70529966 PLG 21 D20
S.FORSA’86 Merah Istw Siap Pakai 27jt Nego. Hub: 085851520036 PLG 21 D20
ESTEEM 1.6 Th’96 VIOLET, ORS, Pribadi,47,5Jt 081326956339 Weleri PLG 21 D20
- TIMOR TIMOR DOHC ‘97 BIRU TOSCA AC/VR 41,5Jt Nego.70198359/ 08122526859 PLG 21 D20
- TOYOTA -
PLG 21 D2
DIAN MOTOR Gajah26ASmg HrBsr Buka Fortuner Dsl Tipe G’09,10 MT,Htm NewInnova G Bsn 11 MT HtmTg1 Ors T.Rush G 07,08 H Htm MT FV Istw 2 Vios G 04,05 H Htm&Silv OrsIst Altis G MT 02,03 Nol Spet Istw LGX Dsl 02 H&LSX Dsl97 AcDbl Ors NewCorolla 00,01 H Slvr&KjgSpr95 Avanza G 04 H Merah NolSpet PLG 21 D20
ALPHARD G’10 HTM,B 8 M, MULUS Alphard G’04 Silver,Tgn I,275Jt Yaris E MT’12 Putih,Mulus,159Jt Yaris S’06AT,Hitam,IstwSkl,129Jt Camry’04 G,AT, Hitam,125jt Naga Jaya Motor,7604047,7603253 PLG 21 D20
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON FortunerG2,7’05,InovaG’08,Avanza S’10,LGX1.8’01-04,All New Avanza G ‘12, Innova V ‘04-05, Altis’04 Inova G’06-11,YarisJ’11.YarisE’10 E’10, Avz G’06-11, LGX Diesel ‘00 PLG 21 D20
COROLA TWINCAM 1.6 SE LTD’91/92 An Sndri dr Baru/Tgn1, TV, DVD, Simpnan, Mesin,Body, 100% Btl2Dijamin Msh Gres Spt Baru Perum Srondol Asri Blok F.5 Dkt LPMP SrondolSmg PLG 21 D20
INNOVA E’09 H HITAM,ISTW,138JT New Vios G’07~Slver,Istw,117.5jt AvanzaG’ 09 Htm,H AN.Pembl,102.5j RINO’12 DUMP 130HT,Istw,155jt Kurnia, Jl. Pemuda 107, 024-70208788 PLG 21 D20
AvanzaG’10 KondPrima,polB Bl9, an SndriDrBaru,118jt.Hub:RM Salam Laos Mrican/P.AliAkbar081288259777 PLG 21 D20
LGX’2002 DP20Jt Angs 2,85Jt; Avanza’09 DP23,7Jt Angs 3,11Jt Zirang Siliwangi 504 T.7605972-3 PLG 21 D20
STARLET TURBOLOOK’97SILVER AUDIO TV Btl2 Istw.Hub 085 868 496 253 PLG 21 D20
AVANZA 2011 G, Silver,Brsng Bgus Hub:085726726856 / 085642978799 PLG 21 D20
BLAZER DOHC’2002 ISTW.Layur Sltn 2/A79 Ungaran. HP:0812 2527 7272 PLG 21 D20
BLAZER’99 Tape,AC,Lgsg Pemakai, 45Jt.Hub:081215903636 PLG 21 D20
BURSA MOBILGIANT PENGGARON Panther New Royal ‘00 , LV ‘02 Touring01-02,LS’01,LM Smart06-08
PLG 21 D20
100% Br, AVANZA 2014 DP 25Jtan/ Ang 2Jtan/Bnga 0%. 082221115775
Accord’85 .Simpnana.Tanpa Siler Tnpa lecet.Pngmr.085 702 430 600
PLG 21 D20
CIVIC VTIS’04 Pjk Br,Bln3,Silver Manual,Audio,JokKlt,081325358285
PLG 21 D20
KARIMUN ESTILO’07Akhir, Slvr, Tgn1 Ori,(H)SMG,KM Rndah. 085799930233
PLG 21 D20
- MOBIL ANTIK -
PLG 21 D20
CRV’2001 SILVER Trawat(H)Pribadi Harga Nego.Hub: 082 32 777 8178
PLG 21 D20
Estillo ‘09/10. Hub: 761 7575, 082221985180, 081567606577 NoSMS
GRAND VITARA JLX’09,168JT & XL7’ 04, 75jt. Hub:024-70208788
DianMotor Gajah26ASmg 6717467-68 Mirage GLX 13’14 H Pth Nol Spet KudaGLS Dsl’01 h Slvr Ors Istw Kuda Deluxe Bnsin 03 H Slvr Istw
PLG 21 D20
CIVIC’76 ORISINIL,FullVar,Istimw Tlogo Mukti Tmr 850-081326267645
JUAL CEPAT ESCUDO 2005 H Coklat Met 1600cc Siap Pake. 08122968669
PLG 21 D20
- MITSUBISHI -
PLG 21 D20
WONDER ‘87MERAH TANPA RAGAT, AC Full Audio.Hub: 701 97 179
PLG 21 D20
DIJL AMINITY Th’90 Kaleng,Tgn I, Hub:(024)70942238 / 085740966612
PLG 21 D20
Jual MercedezBenz E220/1994, Abu2 an. sendiri.Hubungi: 08122815759
PLG 21 D20
AN.CRV 10/11 AT 246JT&‘07 MT,175 Accord VTiL’05 AT H. AnPmbl,120jt Jazz’04 IDSi AT,Istw,92.5jt Odyssey’01 Istw,Tg1,KmRndah,88jt Kurnia, Jl.Pemuda107,024-70208788
PLG 21 D20
JUAL:SUZUKI SX4 th.2008 ISTIMEWA Hubungi:024-70800065
PLG 21 D20
- MERCEDEZ -
PLG 21 D20
BURSA MOBIL GIANT PENGGARON New CRV AT/MT’03/04, Stream MT’04 Fit’03,Stream AT ‘04, Jazz RS AT 05 - 10, IDSI MT’05 - 07,RS ‘08, New City ‘03,All New CRV 2.4’07, Jazz AT ‘04, Vtech ‘08 , CRV ‘02
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
JUAL PANTHER 94,TERAWAT, No.DEMAK Hrg Nego,T.6580565/ 085727622221
PLG 21 D20
320i’2003 SILVER,ANTIK SKL,140Jt Naga Jaya Motor,7604047; 7603253
DIBELI NOTEBOOK /KOMP/MONT/ PRINT UPS,SglKnds,HrgMantap. T:70354958
FIESTA 1.6 SPORT A/T ‘2012 PUTIH Seperti Baru 150Jt. Hub:70145014
PLG 21 D20
PLG 21 D20
MNGRJAKAN TAMAN,RELIEF, KOLAM KOI Perawatan. Hub: Komar-081909369970
PLG 21 D20
PANTHER LV/LS 05 Hrg127,5Jt Bgs Trwt,082221985180/ 081567606577
- FORD -
- HONDA -
SAMA BARANG SAMA MERKTERMURAH Beli di Mbl Sampurna,Depok51 SMG RIDHO GORDYN TrmPsn:Gordyn, Sprai dll.PsrBulu(TuguMuda)Smg 70372008
PLG 21 D20
PANTHER 2.5 ROYALE’97 H, TGN.I, Kaleng. Hub:085 865 050 858
PLG 21 D20
PLG 21 D20
ZEBRA KURAS WC Dijmn Bersih & Puas Mahal Tidak Jadi Jaminan. Hubungi CakrawalaTmr18. Ph7609683/7601651
GRAN MAX 1.3D ‘11 AKH,SILVER (H) 100% Orsl Cat,Istw.024-40112895
PLG 21 D20
- KOMPUTER -
PLG 21 D20
PLG 21 D20
FORD RANGER D.CAB XLT Th2008 (AD) Silver: 081 228 290 46 Weeleri
KPR RMH 15Th Dpt Cash Back 100% 087 833 486 191 / Pin 29E3 C58B
PAK WID 7O234598.AC KULKAS MCUCI P.Air W.Heather, Disp, Frezer,TV
SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X. Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980. T:024-6722939/76729596
TERIOS SILVER TX AT Th’12 ISTMWA Klipang Asri I/68 T.081390390220
PLG 21 D20
DICARI TK CAT DUKO Berpengalaman Borongan. Hub : 0821 2539 8808
PLG 21 D20
- FOTOKOPI -
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
CANDIPAWON 1 BgnBr/Renov RmhTgl/ Ktr/Villa &ME equip. 081904348629
DICARI: PELAKSANA/MANDOR CV ke Inchs Kontraktor,Tusam Ry 27, Smg
DIJUAL Grobag,Tenda,Meja Payung, Water Heater,Alat Laminating, Penghancur Kertas. T:085742512262
BIKIN KAOS HEM,Sragam2, Tas,Topi Krjaan Spesial dan Rapi. 70281500
AHLI PASANG ANTENA TV(125rb) Dpt 1Ant,Kbl,Jek,Psng,Agen(CCTV 4jt) (Parabola 1jt)(Indovision 149rb) Grnsi 024-70432233/ 081399138205
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
- JASA PROPERTY -
BTH SGR:TK SETRIKA u/Laundry di Jl.Hasanudin-Smg. T:088806509803
PLG 21 D20
PLG 21 D20
GESTUN2,1% AllCardCair HrIni, Pln 2,4%,Jl.Kariadi 76B.024-91024984
PLG 21 D20
DBTHKN TngKsir,Jjr,BsKmpter& Aknt RossiMtr,Medoho 34A. 081325709100
- RUMAH MAKAN -
PLG 21 D20
DIJUAL GRANMAX PU ‘2011 AKHIR HitamHub:08122800857/ 02470951913
PLG 21 D20
PLG 21 D20
HARI KARTINI Disc.25% utk Wanita Tgl.20,21,22 April diPadang Plus Resto,Jl.Depok 46 Smg,T.3540789
DIBTHKAN:BBRP STYLIST & KAPSTER Salon Asri Ngesrep, 081390629988
- PROTON SAGA EXORA’12 Manual Putih FullOption DVD+3TV+SoundSystem. 081802400168 PLG 21 D20
- SUZUKI PROMO SUZUKI MOBIL KHUSUS Hr Ini Ertiga GL Dp21jtn,PickUp Dp 6jtn Denny 085641700619/ 081228649898 PLG 21 D20
GRAND VITARA06GLS,AT,SLVR,149Jt Naga Jaya Motor,7604047, 7603253 PLG 21 D20
AVANZA 05 Orisinil Terawat H tgn 1 Hitam 90jt 70292626 PLG 21 D20
GREAT COROLLA Th’94 ORI, MERAH Meriah Berkah.Hub: 085758838999 PLG 21 D20
LGX’03 1.8 NEW Model Hitam Istw:082227197526 PLG 21 D20
JL AVANZA G’07 ISTW,105Jt/ Bisa Krdt DP 10%.081 228 779 450 PLG 21 D20
AVANZA G 2011 Silver Bagus 85702189184 PLG 21 D20
ALTIS G’02(H) TGN.I,KM 40RB ASLI Antik,Simpanan.0888 543 8600 PLG 21 D20
INOVA E Dres UP G 2005 Silver TV,Audio:024-70211598 PLG 21 D20
Senin Kliwon, 21 April 2014
Rekapitulasi Penghitungan Suara Diinterupsi BLORA – Hari kedua rekapitulasi perhitungan hasil suara Pemilu DPR, DPD, DPRD 2014 tingkat Kabupaten Blora yang digelar di aula Kampus 4 Poltekes Kota Blora, Minggu (20/4), masih dihujani interupsi dan protes dari para saksi partai politik. Hal itu lantaran banyak kesalahan suara yang salah masuk. Akibat aksi protes itu, proses rekapitulasi dihentikan Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu), khusus untuk Kecamatan Banjarejo dan Ngawen. Hal itu setelah saksi Partai Nasdem Joko Supratno menunjukkan kekeliruan jajaran Komisi Pemilihan Umum (KPPS dan TPS) dan merekapitulasi suara di desa/kelurahan (PPS). Menurut Sekretarias Partai NasDem, dia menemukan banyak data di formulir C1 tidak sesuai dengan data di formulir DA. Akibatnya banyak suara salah masuk kolom, sehingga yang salah harus dilakukan perbaikan bersama.
‘’Harus dibetulkan dulu, kami menemukan banyak suara milik caleg berpindah ke caleg lain,’’ beber Joko Supratno. Dia mengungkapkan, di Desa Buluroto, Kecamatan Banjarejo, ada suara caleg yang bergeser. Joko menyebut pergeseran itu dialami oleh banyak partai, dan ternyata juga terjadi di TPS lainnya. Misalnya PKB, di desa ini ada selisih 60 suara dengan perolehan suara yang dicatat di formulir DA. ■ Dua Kecamatan Sedangkan Partai Golkar ada selisih 13 suara. Selisih suara itu, menurut dia, masih berkutat di parpol dan caleg di satu parpol. Sehingga misal-
MEJA PANWASLU : Merasa tidak puas dengan penjelasan Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) dan KPU, sejumlah saksi Parpol mendatangi meja Panwaslu, guna minta penyelesaian. ■ Foto: Wahono-ad nya, suara mestinya milik caleg satu, namun masuk ke caleg lainnya.
New INOVA bensin09/08 G Lux capt seat Grey Met H Tg1istw91003747
“Penghentian rekapitulasi saat masuk urutan kotak yang ke-11 dan ke-12, yakni Keca-
PRIVAT BHS.INGGRIS SMP-SMAUMUM, Hub:Hasim 085799928318 PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
AVANZA 2014 DP25Jtan/Angs 2Jtan Bs TT.Ready Yaris.024-70557440 PLG 21 D20
AVANZA G ‘2005, H DP 15Jt Zirang Mobil TeukuUmar14A-8315350 PLG 21 D20
PROMO TOYOTA Khss Hr ini DP30jtn Disc Spcl Bunga 0%. 081228728041
PLG 21 D20
- HONDA -
LGX 1.8Th’2000(H),TGN I,SILVER 115Jt Nego: 081326956339 Weleri PLG 21 D20
INNOVA HITAM G2.0’2009Captain Set H,KM56Rb,160Jt/Ng. H:081328342002 PLG 21 D20
CORONA 2000 ABSLD’97,(H), Mulus, 57Jt/Nego.Hub: 081326772585
RVabs’09Htm=6,6 BeatCW’10Pth=9,4 SmaIstw:BrotojoyoTmr4/2: 70363677 HONDA CBR 250 ABS ‘2013 KM 280 Hub:PuriAnjasmoroM5/22 -70551070
PLG 21 D20
GRAND EXTRA92/93,Bl 2,FULL VAR, Biru Met,59Jt,T.081226797457.TP PLG 21 D20
COROLLA TWINCAM 1.6’91 SE LTD (AB) Putih Orisinil -701 991 92 PLG 21 D20
BU CPT STARLET’88 S.Pakai,AC dingin,BL9,VRac,37jtNg 085727471088 PLG 21 D20
BU:INNOVA G’04 MERAH(H) a/n.Sendiri,Istw.Hub;081 326 696957 PLG 21 D20
H.BEAT CW’2010 ,MERAH,Istw, Pajak 1 Th, 9,8Jt Nego Hub: 8446647
AC MOBIL ANDA TIDAK DINGIN? BAU? Dg TeknologiKomputer AC Mbl Anda Dijamin Dingin Maximal. “Bengkel Binaan Astra” Spesialis AC Mobil Majapahit160 SmpgTOLGayam6703009 SoekarnoHatta50 Arteri Tlogosari (6725757)Sukun58 Bymanik:7460358 PerintisKemerdekaan 80 PdkPayung (7478026) Jl.Barito No.9 (8448119) PLG 21 D20
NEW TERUS MAJU JAYA.Majapahit 700 T.76747531. TuneUp, Balance,Rem,AC Oli,Spooring,InstalasiKabel,Cuci PLG 21 D20
JUAL INNOVA ‘2007 AN.SNDRI Langsung Pemakai.Hub: 7025 8699 PLG 21 D20
INNOVA G’05(114 KIJANG LSX’01 (85 NewAvanzaG12(139BsTT 081901404809 PLG 21 D20
C.TWINCAM 1.6 TH’89 BIRU MUDA AC FullAudio.46Jt Nego-081225457951 PLG 21 D20
BU KIJANG SPR’90 Body Kaleng, Msn Kering,Pjk Pjg.Hub: 085727458258 PLG 21 D20
T.KIJANG SUPER Stw th 1992 Hub: 081 325 640 555 PLG 21 D20
JUAL DP 25Jt FORTUNER G ‘05, AT Bnsin,H.08122871112/Pin 29E3C58B
PLG 21 D20
JUAL MIO’07 MERAH MARON, BGS,A/N: Sndri,6,3Jt/Nego,H:02470392909
RMH,HM,2Lt ,Strtgs,Istw,800Jt Ng Jl.Mangga Raya 44 - 089669351115 PLG 21 D20
PLG 21 D20
DJL RUMAH Cluster DiBanyumanik 400Jtn.Hub:085641612400
DIJUAL VEGA R th 87 Singosari X/13 Smg Telp.70668001
PLG 21 D20
PLG 21 D20
Lux.2Lt.lb500m .dkt Jl.Ry Manyrn Murah:2M. 087 700 454546
VEGA R 2006BIRU,SIAPPAKAI,6,9JT LimanMukti Slt II/284,T.70974900
MIO CW’07 H.Merah. Jl.Mlaten Trenggulun 6, 70277333 PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
BuHrIni VlgR 15 10”+BanBridgston Kond Istw(3,7)Buat Jeep.70505735 PLG 21 D20
Kc Film Mrh Hny Di HARAPAN JAYA KdMundu 54:024-6703044. Mgg Buka PLG 21 D20
KACA FILM Mobil(250 Full),Audio, Alarm,C.Lock.Reza T:024-70444360
OPER KONTRAK Salon & SPA Beserta Isinya.Hub: 0822.2554.5445 PLG 21 D20
MINAT JD MEMBER PALOMA prod.Fashion+HousewareTerlkp: 08157724339 PLG 21 D20
INGIN PNGHSILAN 100jtLbh/bln Krm CV:Dr.Wahidin 87 Smg, Up.Bp.Rico PLG 21 D20
TAKE OVER USAHA JUALAN, LOKASI Strategis Rame Hub:082221381974 PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PELET KERIS SEMAR MESEM Lsg Bisa Dibuktikan 550rb. 0812 2506 6283 PLG 21 D20
PIJAT Urut ViTalitas Loyo. Dll: 085 64051 9999 PLG 21 D20
SUSU KAMBING ETAWA,AIR AZAM, Sarang Semut.Hub: 081 22934 893 PLG 21 D20
CAPEK? PIJAT DuluBiarFresh& Sehat Hub: Johan. 0878 3256 0133 PLG 21 D20
NEW MASSAGE RILEX JAVA & CHAINES Hub: 085643222397 / 087734171731 PLG 21 D20
BENAR BENAR PIJAT CAPEK......... Tenaga Pria(Di Panggil):70557367 PLG 21 D20
SPCL TLTBln&HaidTdkTrtur2-3Jam Tuntas 100%Garansi. 085728299955
PLG 21 D20
DIBELI MOTOR SEMUA TYPE, Motor Tua-Tua/2 Tak OK: 0856 4133 5004 PLG 21 D20
RMH KOST MEWAH, PRODUKTIF, LT.325 18 Kmr AC,KM Dlm. 0821 3421 0620 PLG 21 D20
PERUM VILLA KARINA KALIWUNGU,KDL Angs.Mulai 400rban.081226624297 PLG 21 D20
JL CPT RMH BKT BERINGIN TMR Blok E10/148,LT180, LB217. 082329278337 PLG 21 D20
RMH TOKOHM TP Jl.Raya Dkt UNDIP Tembalang.Hub: 081325500140 PLG 21 D20
KPR DP 10% RMH MWH TEMBALANG/4,5 Jt/m2 & BSB. 081 2287 1112
DIKONT RMH Fas 3KT,2KM,AC, Bebas Banjir Jl.Pusponjolo Slt No.237 Rt2/V Hub:7611814/ 0888 0252 2294 PLG 21 D20
DikontRmh,Mrh Jl.Bkt Cendana Slt II/28 Sambiroto T: 081 5665 5623 PLG 21 D20
DIKNTR RMH FullKrmk,Jl.Trengguli II/74A Smg.5Jt/Th, T.081229177700 PLG 21 D20
DIKONT.RUKO SUKARNO HATTA SQUARE 2Lt,1KM,List,Tlp, Air 085742012484 PLG 21 D20
DIKONT RMHJl.Puspanjolo Brt 13/ 13; 4KT,1KM,PAM,Artts T:7095 1581 PLG 21 D20
KURSUS Hemat 200rb Office 21Apr14 Englsh,AutoCAD, MYOB, DsgGfs,Tekom Alfabank Jl.Kelud Ry19.T.8310002 PLG 21 D20
PLG 21 D20
Body massage n refleksi tenaga pria.Rezza.Call 024-70947476 PLG 21 D20
PLG 21 D20
RMH 2LT Full Bang 3KT Prm Pucang Gading Jln Dpn 8m. T:085713927271 PLG 21 D20
JUAL RMH HM 388m2 Full Bang 2Lt Hook TmnTelagaBodas. 081325776125 PLG 21 D20
JL RMH HM,Prm Puri Gedawang Indah Banyumanik L.170m2: 081901323999 PLG 21 D20
JUAL TP RUMAH diJl.Dargo, Tengah- Kota,HR 174. Hub:08122931968 PLG 21 D20
PLG 21 D20
JUAL:TNH Ls.277m2,HM.Lokasi UNNES Sekaran.Hub: 085875113072 PLG 21 D20
BU TANAH PAMULARSIH BUNTU LT.153m2 T:70961509/ 081325481419 PLG 21 D20
BU CPT Tnh HM,495m2 W.Monginsidi Smg Lokasi Bagus. T:083838361134 PLG 21 D20
JUAL CPT: Tnh HM Luas¦400m2 Lokasi Plamongansari Hp:081228281933 PLG 21 D20
KAV.SIAP BGN SHM& Invest, L¦100m2 40Jtan di Cangkiran: 701 971 79
BU.Raya Smg-Boja Ls 3770 42x70 (KotaDpnPLN)1.250jt/m2.T70169953 PLG 21 D20
JUAL MRH TNH HM 185m, Jl.Grafika 6 Bymanik Hub: 02491205726 PLG 21 D20
Untuk/RUKO Gudang1570m2,1, 15Jt/m Jl.Ry Hasyim Ashari: 085702182190 PLG 21 D20
KAV StrtgsDktPsrBojaCash42jt Krdt Dp9jtAng850rbx60Bln: 081326218282 PLG 21 D20
DIJUAL:CANDI PENATARAN XII Blkng AHAS,300m/HGB.Hub:02470113814 PLG 21 D20
3750m2 Jl.Majapahit,Cck u/Bngkel Gudang,Murah,7Jt/m2.087700222311 PLG 21 D20
CPT TNH Ls448m2,BANGETAYU JLN RY Spj Rel¦800m Jembtn 081327002339
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
THM 405m 2,2jt/mJL5m Cck u/Kos2n Tajngsr Smrboto Tblg. 08179503935
PLG 21 D20
PLG 21 D20
JUAL BU CPT RMH Dgn VIEW GUNUNG Ungran 4Kmr SHM Hub:082221381974
PLG 21 D20
TNH HM MURAH 416m2 Hrg:3,7jt/m (Dibwh Hrg Pasar),Jl.Nirwanasari Dkt UNDIP Tembalang. 081329456377
PLG 21 D20
JUAL:RMH Penataran 10. LT=137m/ LB =52,BangBaru, Hrg335Jt. T.70113814 JL RUKO HM 3Lt Smpg ADA Majapaht 775jt,msh ada 2 Unit. T:70122161
JUAL KAVLING DOLOG Jl.Raya Wolter Monginsidi 84 sd 520m, Mulai 800rb/m.085878238473
CPT TNH+GDG LB/T:288/386M2 di GenukNgablak IndDlm 081548064444
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PROMO BESAR2-AN ANUGRAH VARIASI Cover Jok Semua Jenis Mbl 750Rb, Blok Depan 3M 350Rb, Jl.Kr.Wulan Selatan 810 A Smg, Ph.3544239
ANDA Mengalami Nyeri Pada Tulang &Sendi,Pundak,Leher Terasa Kaku, Pinggang,Kaki Sering Sakit. Hub: 024-76745225/ 082137437457 Bale Waskita Aji T.BLN AHLINYA Cepat,Akurat, Tuntas, Terbukti,Reaksi 2-4 Jam 081 329345881/085866760613 Dikrim
PAKET HEMAT AUDIO SET, Kc.FILM 3M KTT,Alarm,HID.Fajar Jaya Variasi Soekarno Hatta 8, T.70661516(Samping PosPolisi Tlgsari)MinggBuka
PLG 21 D20
Tgl 1 unit Rmh! Jl.Depok Dlm III (dekat Syuhada),2KMT.T.45/89 T:74006050/70223226/083838883357
- YAMAHA -
PLG 21 D20
CPT RMH HM Ngantong91M2 Jl.Kebon PeniIV/30,170Nego. T:081393885929
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
DIJUAL 3 RMH GRIYALOKA MULYA Dpn 1 No.1 HM 2LT, LT.312;Tipe 21 Griyaloka Mulya 4.A/17;Blok U12/ 12 Klipang Smg. Hub:081326055542
KYMCO 01 MODEL MIO 3JT, SIAPPAKAI LimanMukti Slt II/284, T.70974900
JL CPT COROLLA 75,Siap Pakai Mesin OK Hub:081 915 470 803 AVANZA G’10 H Kota,BiruMuda, Full Var,Original,IstwNg: 087832149094
PLG 21 D20
- KYMCO -
NEW RX KING2007 HITAM. ORIGINAL. Banteng IA/9 Hp.0821 3712 3077
PLG 21 D20
PLG 21 D20
GRAHA TAMAN BOUGENVILLE. Rmh T.38 43,48.Pgr Tempa. Fas:Lkp.ViewKota Mangunharjo, Tmblang.Disc sd 25Jt Bbs BeaBonus AC,TV LED 32”,dll UM 10% ,Diangsur.1Th - 7055.3879
SUPRA X 2002 SIAP PAKAI. Serius, Hub: 0821 3683 4735
PLG 21 D20
INNOVA G’04 Bensin Plat H,Silver Terawat.085292250510 Pemilik
TYT VELLFIRE Z 08 TgnI dr Baru H KM 32rb UnguBlack:08121 6666 898
PLG 21 D2
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
Jual Cpt:Bukit Sukorejo B No.21 Lt 145m2 HM Hub: 0852 0092 8138
JUAL CPT: NINJA RR’11 KM3000 Htm Sprti Baru. Hub:08156542233
STARLET KAPSUL 1.3 SE’91,H, PAJAK Baru,Abu2 Antik,Fulvar. 91201573
KJG ROVER’91 AC,DVD,VR 37,5Jt Bs Krdt.T:081575782041
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
DIJUALBARU RUKO MUWARDI Solo Lokasi Strategis HP:081567996999
DIJUAL RMH HM, KAMPOENG HOLIWOOD LT.81,LB.38,200Jtan. 08157760683
- KAWASAKI -
Toyota Corona’73 Komplit,Istw 081333553407/70404749 Ungaran
RMH HM LT/LB:212/230, 2LT, 4KT,3KM Jl.Manggis V/15 :085225024045 TP
RMH LT.198m2 LB.240m2 Jl.Saidan 12 Smg. Hub:0812 2659 2749
PLG 21 D20
PLG 21 D20
AVANZA 2009 Type G Hitam Hub:081229924488
PLG 21 D20
PLG 21 D20
PLG 21 D20
JUAL:INNOVA G’2006 (H). Jl.Tegal Wareng II/151 Smg0813 2685 1222
MASSAGE & RILEX SOFI AYU Call Aja 085200373756 (No SMS) SPESIALIS Peny.Laki2,Jantung, pny Ktrnan dll.JengPeni. 081326614119
FORTUNER G DIESEL MATIC’10, HTM Ful Asesoris.HUB: 085346781222 STARLET’89 1.0 33jt Hub:70571222
matan Banjarejo dan Ngawen, tapi bisa dilanjutkan kecamatan lainnya,” tandas anggota Pan-
waslu Hj Ninik Idhayanti. Hasil pantauan di lapangan, untuk menyelesaikan dan mencari akar masalah dari protes Joko Supratno, digelar rapat kecil terpisah dengan aula ruang rekapitulasi antara saksi, PPK dan Panwaslu Banjarejo, sementara PPK serta Panwaslu Kecamatan Ngawen, rapat di ruang lain. Untuk menemukan kesalahan di dua kecamatan itu, dibutuhkan waktu sekitar dua jam, dan dapat diketahui kesalahan berada di tingkat KPPS (petugas TPS) dan PPS (desa/ kelurahan), yakni salah masuk angka.tapi tidak mempengaruhi jumlah suara yang ada. “Tidak masalah, bisa diselesaikan dengan baik, saksi dan Panwaslu bisa menerima semuanya, rekapitulasi bisa dilanjutkan” papar Ketua KPU Blora Arifin. Sementara itu hingga berita ini diturunkan, proses rekapitulasi hari kedua masih menyisakan dua kecamatan, yakni Kecamatan Todanan dan Kecamatan Kunduran. Untuk keperluan itu, rapat pleno dilanjutkan pukul 19:30 WIB, jika lancar diperkirakan proses rekapitulasi akan berakhir sekitar pukul 23:00 WIB.■ K.9-ad
PLG 21 D20
DIJUAL:HM 308m2 Lok Kampus UNDIP Tmblg/HM 100m2+Kantor Praktek Dokter,Usaha Lain/Lok Jl.Sapta Prasetya Ry 03,Pedurungan Kidul SMG: 081 22839697/ 02470255596 PLG 21 D20
TNH SHM Ls440m2,Pondasi Keliling Tnh Rata,Lok300m dr UNNES,Gunung Pati,Serius Hub: 08129914167(TP) PLG 21 D20
DIJUAL:KAVLING KEBUN JATI, SIAP Panen.L=120m2,Rp17Jt,HM Di Toroh -Purwodadi. Hub: 0858 7874 8889.
JL TNH Ls.2000m2,DRUJU SIDOREJO Sala3. 087818197858/ 081229692011 PLG 21 D20
PLG 21 D20
TNH HM 667m2 dkt SMU Semesta/ Blk Masjid Sutiyoso Gn.Pati Kotak Jalan Paving 315jt Nego.70903555 PLG 21 D20
CENTURY21 TOP-TNH.2500m2 Wolter monginsidi-Cocok Utk Perumahan- 081325526262-02470852708PLG 21 D20
TENGAH KOTA 1000M 3JT/M, JAKAL 1HA 580RB/M,4000M 180RB/M,3HA 250RB/M TP 081328834234 PLG 21 D20
Senin Kliwon, 21 April 2014
Penyimpangan Dana Tebu 2013 Diusut BLORA – Kejaksaan Negeri (Kejari) mulai mengusut dugaan penyimpangan dana tebu 2013 yang jumlahnya terbilang paling banyak yakni Rp 8 miliar. Upaya tersebut dilakukan menyusul alokasi dana tebu 2012 yang jumlahnya hanya Rp 5,4 miliar telah disidik oleh Polres.
REKAPITULASI: Suasana Penghitungan Rekapitulasi suara Pemilu 2014 di Gedung KPU Jepara, Sabtu (19/4). Penghitungan ini berakhir sampai Minggu (20/4) dini hari. ■ Foto : Budi Santoso-ad
PDIP Kembali Jadi Pemenang JEPARA- PDIP kembali berhasil menjadi pemenang Pemilu di Kabupaten Jepara. Partai berlambang Banteng Moncong putih ini meraup kursi terbanyak di DPRD. Kepastian ini terjadi setelah KPU melakukan rekapitulasi penghitungan suara, pada Sabtu (19/4). Rekapitulasi yang bera-khir pada Minggu (20/4) dini hari, menempatkan PDIP berada di urutan teratas dengan 10 wakil yang akan du- duk di DPRD Jepara periode 2014-2019. Sesuai dengan hasil rekapitulasi suara, PDIP meraih 10 kursi disusul PPP (sembilankursi) dan Gerindra (delapan kursi). Tiga partai masing-masing Nasdem, PKB, dan Gol-kar mendapatkan jumlah kursi yang sama yakni lima kursi. Sementara PAN mendapatkan tiga kursi, PKS (dua kursi), Demokrat (dua kursi) dan Hanura (satu kursi). Secara keseluruhan sebenarnya PPP lebih banyak meraup suara pemilih diban-
dingkan PDI P. Namun fenomena pemilih di Dapil Jepara IV memberi keuntungan bagi PDI P. Sisa suara yang diperoleh PDIP masih mampu memberi satu kursi bagi mereka. Di Dapil Jepara 1 PDI P meraup 28.790 suara, Dapil 2 (26.009), Dapil 3 (20.912), Dapil 4 (18.701) dan Dapil 5 (19.357). Sehingga total suara yang diraup PDI P di Jepara mencapai 113.769 suara. Sedangkan PPP di Dapil 1 Jepara meraup 27.540, Dapil 2 (21.854), Dapil 3 (25.725), Dapil 4 (18.564) dan Dapil 5 (27.307). Sehingga total suara yang diraih mencapai 120.990 suara. Penghitungan Rekapitulasi suara Pemilu di Jepara berakhir pada Minggu (20/4) dinihari. Penghitungan suara ini disaksikan antara lain oleh para saksi dari masing-masing peserta Pemilu. Pada awal-awal pelaksanaan penghitungan, saksi dari partai Gerindra Nurrochman sempat menyampaikan usulan agar penghitungan rekapitulasi di Dapil 4 bisa dihitung
dari awal. ■ Tinggalkan Ruangan Ketua Panwas Nursalim juga menyatakan penghitungan ulang dari awal (tingkat desa sampai kecamatan), hanya bisa dilakukan jika ada keberatan dari saksi sejak dari penghitungan rekapitulasi di tingkat bawah. Atas jawaban ini, Nurohman sempat meninggalkan ruangan aula Gedung KPU, tempat penghitungan dilakukan. “Kami sebenarnya tidak berkepentingan atas koreksi yang ingin kami sampaikan. Namun kami pikir ini perlu dilakukan karena akan mempengaruhi perolehan kursi antara PDIP dan PPP,” ujar Nurohman. Terhadap hal ini, salah seorang pengurus PPP H Shodiq menyatakan pihaknya merasa tidak ada gunanya menunggu proses penghitungan suara, karena tidak bisa melakukan usaha untuk membetulkan penghitungan yang diduga ada selisih. ■ Dis-ad
DPRD Segera Bahas APBD 2014 BLORA – DPRD menjadwalkan lanjutkan pembahasan APBD 2014, bila rancangan kegiatan dan anggaran (RKA) dari eksekutif sudah diserahkan. Agar cepat selesai, pembahasan akan dikebut agar bisa mengejar waktu setelah sebelumnya sempat stagnant dari dampak Pemilu (kampanye dan coblosan). ‘’Jika RKA sudah siap, kami siap melanjutkan pembahasan, akan kami kebut membahasnya,” kata Wakil ketua DPRD H Abdullah Aminuddin saat menghadiri undangan rekapitulasi penghitungan suara pemilu di aula Poltekses, Minggu (20/4). DPRD, kata dia, juga berharap APBD cepat disyahkan. Paling tidak sampai akhir masa jabatan DPRD periode 2009-2014 para wakil rakyat tidak punya tanggungan lagi. Untuk itu dia meminta agar eksekutif juga mempercepat pembahasan RKAnya, sehingga bisa cepat diselesaikan. Mengenai kabar yang beredar bahwa bakal molor lagi pembahasannya, dia belum me-
H Abdullah Aminuddin lihat gejala itu. ‘’Tetap semangat, semua jalan normal kok,” tambahnya. ■ Hampir Rampung Menurut Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) itu, dalam pembahasan APBD terjadi beda pendapat bahkan adu argumentasi dinilai sebagai hal yang wajar. Sebab, DPRD ingin anggaran digunakan tepat sasaran dan efisien.
DPRD juga meminta diperbanyak kegiatan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Sehingga, manfaat APBD bisa dirasakan. Sedangkan, dalam pengajuan anggaran, menurut Aminuddin, terkadang banyak kegiatan yang tidak mendesak, dan ini yang harus dibahas. Sekretaris Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) H Gunadi mengatakan, penyusunan RKA sudah hampir rampung. Dia menyebut, setelah RKA selesai akan langsung diserahkan ke DPRD untuk dibahas. Semua berharap pembahasan nanti akan berlangsung lancar, sehingga bisa segera selesai dan APBD bisa segera disahkan. Sebab, pengesahan itu sudah terlambat beberapa bulan. Jika semua lancar, diperkirakan Mei nanti bisa disahkan. Setelah disahkan pun, kata dia, masih ada tahapan lagi yang harus dilalui, yakni evaluasi dari gubernur. Kemudian ada paripurna lagi pentetapan APBD nya. Proses itu setidaknya butuh waktu sekitar 1 bulan. ■ K.9-ad
”Kami mulai masuk ke dana tebu 2013,” ujar Kepala Kejari Mochammad Djumali, Minggu (20/4). Dana tebu tahun 2013 jumlahnya memang terbanyak dibanding tahun-tahun sebelumnya. Sebab, dana tebu sebelumnya, untuk tahun 2011 misalnya hanya Rp 3 miliar, dan tahun 2012 hanya Rp 5,4 miliar. Dia mengatakan, sama seperti dana tebu 2011 yang juga diusut pihaknya, dana tebu 2013 juga ada indikasi diselewengkan. Sebab, ada kelompok fiktif atau pihak yang bukan kelompok tani ikut menikmati dana itu. Padahal mestinya, dana tebu itu untuk membantu petani yang tidak punya modal dan lahan agar bisa menanam tebu. Dana tersebut merupakan dana bergulir dengan masa tenggang tiga tahun untuk mengembalika. ‘’Ada indikasi ke sana (penyelewengan) makanya kita usut,’’ tambahnya. Jika pada dana tebu 2011 ada sekitar Rp 300 juta dana yang tidak sampai ke petani yang sebenarnya, maka untuk dana tahun 2013 itu diperkirakan akan lebih banyak lagi.
Sebab, dari segi nilai dananya makin besar, dengan jumlah penerima bantuan yang diyakini tidak terlalu banyak. ’’Kami masih menggali informasi di lapangan, tunggu saja hasilnya,’’ kata dia. Sebelumnya, lanjut mantan Kajari Sintang Kalimantan Barat ini, kasus itu sudah diekspos intern. Ekspos itu melibatkan seluruh Kasi dan jaksa di Kejari. Meski tak menyebutkan hasil dari ekspos intern itu, namun Jaksa asal Surabaya itu menyatakan kalau hasil eksposnya dilaporkan ke Kejaksaan Tinggi. ■ Mendukung Penyelidikan yang dilakukan, lanjutnya, akan mendukung penyidikan yang dilakukan Polres. Sebab, Polres juga menyidik kasus dana tebu. Hanya, yang disidik Polres adalah dana tahun 2012. Indikasi dugaan penyimpangannya juga diduga sama, yakni pengajuan dana dengan menggunakan lembaga fiktif. ‘’Ini juga untuk mendukung Polres. Yang jelas penyelidikan yang sudah kami lakukan itu tak berhenti,’’ tandasnya. Diberitakan sebelumnya, pe-
nerima dana intensifikasi perluasan lahan tebu di Blora yang menyelewengkan dananya harus bersiap-siap menjalani proses hukum. Sebab, penegak hukum mengusut semua dugaan penyimpangan dana tersebut. Setelah dana tebu 2012 disidik Polres, Kejaksaan Negeri giliran mengusut dana yang sama. Yang diusut Kejari adalah dana untuk tahun 2011 dan 2013. Nilai dana untuk dua tahun anggaran itu, jauh lebih banyak dibanding dana yang disidik Polres. Sebab, nilainya mencapai Rp 11 miliar lebih, sedang yang disidik Polres Rp 5,4 miliar. Sama seperti kasus yang disidik Polres, dana untuk tahun 2011 dan 2013 itu juga ada indikasi penyimpangan. Nampaknya setiap tahun dana itu naik. Pada 2011 hanya sekitar Rp 3 miliar, kemudian naik menjadi Rp 5,4 miliar pada 2012 dan pada 2013 menjadi Rp 8 miliar. Diusutnya kasus dana tebu itu, setelah Korp Adyaksa ini menerima laporan dari masyarakat. Laporan itu kemudian ditindaklanjuti dengan ekspos kasus itu ke Kejaksaan Tinggi (Kejati). Setelah itu dilanjutkan dengan penyelidikan. Namun, Kajari menyebutkan, apakah nanti kasus ini akan terus ditangani oleh Kejari Blora atau ditarik ke Kejati Jateng, dia belum tahu. Kalau menilik nilai anggaran yang besar ada kemungkinan bisa ditarik ke Kejati Jateng.■ Tom/K-9-ad
Kota Tegal Terancam Tak Punya TPA TEGAL - Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal terancam tidak memiliki tempat pembuangan akhir (TPA), menyusul akan habisnya sewa lahan TPA Muarareja pada 2015 mendatang. Bahkan, untuk mengantisipasinya, Pemkot juga belum menentukan kebijakan penanganan yang jelas. Kepala Dinas Pemukiman dan Tata Ruang (Diskimtaru) Kota Tegal, Ir Nur Efendi saat dihubungi, Minggu (20/4) me-ngemukakan, sistem sewa di TPA Muarareja tidak bisa dilanjutkan kembali, lantaran warga setempat menolak. Sesuai dengan Pasal 29 ayat 1f Undang-UndangNomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah, TPA dengan sistem open dumping atau OD (terbukared) juga tidak diperbolehkan. Sebagai konsekuensinya, TPA OD harus ditutup atau ditingkatkan menjadi controlled andfill maupun sanitary landfill. Dijelaskan Nur Effendi, dengan kebijakan UU tersebut, maka Pemerintah daerah harus membuat perencanaan penutupan tempat pemrosesan akhir sampah yang
menggunakan sistem pembuangan terbuka paling lama 1 (satu) tahun terhitung sejak berlakunya Undang-Undang ini. “Kami juga harus mematuhi UU yang berlaku, berbagai upaya sudah kami lakukan sejak 2013 lalu. Namun, upaya tersebut juga belum bisa terealisasi karena terkendala beberapa hal,” sebutnya. Ada pun upaya yang dimaksud yakni, dengan membangun TPA Bokong Semar yang saat ini menjadi pembahasan ulang. Sebab, pembangunan belum bisa dilakukan, karena tidak adanya akses jalan. Satu-satunya akses menuju lahan Bokong Semar yakni melalui Jalur Lingkar Utara (Jalingkut). Lebih lanjut Nur Effendi menerangkan, sejauh ini Pemkot belum memutuskan kebijakan baru untuk menangani masalah sampah. Namun demikian, sampah yang ada di Tegal saat ini juga diolah untuk mengurangi produksi melalui Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST). “Di setiap TPST ada pengolahanannya, bisa didaur ulang dan dipangkas volume sampah yang tinggi. Semen-
tara memang baru ada tiga TPST, tahun ini akan kami bangun lagi enam TPST,” sebutnya. Dalam waktu dekat, imbuh Nur Effendi, pihaknya akan melaporkan kepada Wali Kota ihwal akan habisnya masa sewa TPA Muarareja yang terletak di Jalan Mataram, Kecamatan Tegal Barat. “Kami akan konsultasikan dengan Wali Kota terlebih dahulu, karena kebijakan semuanya ada di tangan beliau,” tukasnya. ■ Diperpanjang Terpisah, Plt Kepala UPTD TPA Muarareja, Kristanto Panca Prasetyo, mengungkapkan, lahan TPA Muarareja sudah sekitar tiga kali diperpanjang masa sewanya. Adapun lahan yang saat ini tersisa untuk pembuangan yakni hanya berkisar satu hingga dua hektare saja. Produksi sampah di Kota Tegal mencapai 1.140 ton per hari, dari jumlah tersebut 57 persen bisa terangkut dan sisanya masih bisa didaur ulang di tiga TPST menggunakan alat pencacah sampah.■ M12-ad
Berharap Bebas Rentenir, Warga Kirab Hasil Bumi KAJEN – Warga pegunungan dari 14 desa di Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan menggelar kirab seni dan budaya lokal setempat, sebagai rasa syukur kepada Tuhan YME. Dua buah gunungan hasil bumi dan olahannya dikirab keliling kecamatan, sebagai simbol agar terbebas dari rentenir yang kerap membebani masyarakat pedesaan, Sabtu (19/4). Pagelaran kirab budaya dan hasil bumi itu juga sebagai ungkapan rasa syukur atas suksesnya program PNPM di kecamatan tersebut. Dengan program PNPM, masyarakat di daerah terpencil di Kabupaten Pekalongan itu kini memperoleh kemudahan dalam mendapatkan permodalan, sehingga terbebas dari jeratan rentenir. Masyarakat Kandangserang pun kini mampu membangun gedung Badan Kerjasama Antar Daerah (BKAD) PNPM di Desa Kandangserang yang cukup megah.
Dua gunungan hasil bumi dan olahannya dikirab warga keliling di jalan utama ibukota kecamatan. Ratusan warga nampak antusias mengikuti kirab budaya tersebut. ■ Kesenian Lokal Berbagai kelompok kesenian lokal pun ditampilkan dalam ajang itu. Bahkan, ada kelompok ibu-ibu dengan mengenakan barang-barang bekas dan peralatan dapur membuat tetabuhan menarik diiringi lagu-lagu bernuansa religi. Setelah didoakan, dua gunungan itu pun menjadi rebutan masyarakat. Asisten II Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Kesra Kabupaten Pekalongan M Afib SSos, saat meresmikan gedung BKAD Kandangserang dan menghadiri kirab budaya, mengatakan, simpan pinjam yang dikembangkan oleh lembaga Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM), sangat bermanfaat dan membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan fi-
nansial. kelompok masyarakat, dimana kan sekitar 10 hingga 20 orang. telah dimanfaatkan 900 angDengan kegiatan simpan setiap kelompok beranggota- Untuk kegiatan simpan pinjam gota,” terangnya. ■ Haw-ad pinjamnya, diharapkan akan menghilangkan praktik rentenir atau lintah darat di masyarakat. Dia berharap, simpan pinjam yang dikembangkan akan semakin maju bergerak cepat untuk memotivasi masyarakat dengan disusul produk kegiatan baru dari PNPM kepada masyarakat. “Kami berharap dengan PNPM ini maka perekomonian masyarakat bangkit, sehingga dapat mensejahterakan pula,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Pengelola BKAD Kecamatan Kadangserang, Arifudin, menjelakan, PNPM saat ini mengelola aset simpan pinjam sebesar Rp 4 milyar lebih. Dana tersebut merupakan pengembangan hasil simpan pinjam yang dilaksanakan sejak tahun 2007. Dengan melingkupi pelayanan kepada masyarakat di 14 desa di wilayah Kecamatan Kandangserang. KIRAB HASIL BUMI: Masyarakat pegunungan di Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan, “Saat ini kami melayani 199 menggelar kirab budaya dan hasil bumi. ■ Foto: Hadi Waluyo-ad
Senin Kliwon, 21 April 2014
Rekapitulasi Suara Diprotes PEMALANG - Pelaksanaan rekapitulasi suara di KPU Kabupaten Pemalang diwarnai pengaduan. Juga protes dari tim sukses dan calon anggota legislatif yang disampaikan melalui Panwas. Untuk mengakomodasi hal itu, kemudian bersama-sama dilakukan kroscek dengan membuka kembali kertas plano hasil rekapitulasi di tingkat bawah sebelumnya. Ketua Panwas Pemalang Herry Setyawan SH didam-
pingi Panwas Divisi Penindakan dan Penyelesaian Sengketa Sriyono SH SPd, mengatakan salah satunya laporan dari calon anggota legislatif DPRD dari PDIP Pemalang dapil III Darsono. Isinya menyatakan formulir
C (TPS) dan D (desa), tapi formulir C yang dibawa pemohon tidak semuanya valid dan baru terbukti 1 yakni di Desa Klareyan, sedangkan lainnya sudah sinkron. Setelah dicek di kertas plano, untuk Desa Klareyang terbukti ada kesalahan penulisan sebanyak 10 suara. “Tapi untuk item laporan 28 lainnya tidak terbukti,”tandasnya. Laporan lainnya dari seorang caleg DPR RI, dimana pada perolehan pada formulir D1 dengan di PPK Kecamatan
Petarukan, berbeda. Setelah dicek benar telah terjadi kesalahan penulisan. Begitu pula dari seorang caleg DPRD Gerindra terkait persoalan perolehan suara. Soal apakah itu berpengaruh atau tidak, itu urusan KPU. Yang penting Panwas menerima laporan, menindaklanjuti dan mengeluarkan rekomendasi. “Panwas sudah mengeluarkan rekomendasi kepada KPU untuk menindaklanjuti dalam rekapitulasi,”tandasnya.
■ Saksi Proses pleno rekapitulasi sendiri dimulai dengan penghitungan suara untuk DPR, yang dilanjutkan dengan DPD, DPRD dan terakhir DPRD. Belum diketahui hingga pukul berapa penghitungan selesai dilakukan, namun menurut Ketua KPU Pemalang Abdul Hakim SHI, proses akan tetap dilakukan sesuai alur yang ada, meski tidak ada target karena tahapannya juga hingga Senin (21/4). Mengenai pengaduan yang
dilakukan sejumlah caleg, menurutnya, hal itu dilaporkan kepada Panwas. Apalagi betul serta disertai dengan bukti dan kemudian dikeluarkan rekomendasi, maka KPU akan segera menindaklanjuti dan mengecek, mumpung masih tahap pleno rekapitulasi. “Soal adanya saksi yang tidak hadir, itu tidak berpengaruh, namun hal itu tidak berpengaruh terhadap legalitas rapat pleno,”tegasnya. ■ Obo-ad
20 Bintara Baru Longmarch 60 Km PEMALANG - 20 Bintara baru angkatan 2013 Polres Pemalang menjalani tradisi pembaretan.Namun demikian untuk mendapat baret baru tersebut mereka harus menjalani pendidikan terlebih dahulu yang diakhiri dengan longmarch sejauh 60 Kilometer dari Randudongkal hingga Pantai Widuri. Meski kondisi terik menyengat namun para bintara yang dibagi dalam empat regu itu bisa mengikutinya semua, Sabtu (19/4) sore. Wajah mereka tidak bisa menyembunyikan rasa lelah. Dengan yel-yel yang mereka lantangkan, beban berupa tas ransel dan senjata yang ada dipunggung pun seolah jadi biasa. Karena para bintara ingin segera memasuki lokasi akhir perjalanan jauh mereka di Sirkuit Pantai Widuri, tempat lokasi pembaretan dengan Inspektur Upacara Kapolres AKBP Dedi Wiratmo SIK. Kapolres Pemalang dalam amanatnya menyampaikan, pembaretan merupakan tradisi yang dilaksanakan, kelanjutan dari program pendidikan dan latihan Polri yang dilaksanakan oleh Polres Pemalang. diharapkan dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas dan kwantitas anggota Bhayangkara yang profesional, handal. Juga tahan uji dalam melaksanakan tugas sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat dan menegakkan hukum Negara kesatuan Republik Indonesia dengan senantiasa selalu menjunjung tinggi hak asasi manusia.
BUKA KERTAS: Komisioner KPU membuka kertas plano menindaklanjuti rekomendasi Panwas atas laporan caleg tentang selisih penghitungan suara. ■ Foto : Probo Wirasto.
Hitung Ulang di TPS 06 Simbangkulon KAJEN – Panwaskab Kabupaten Pekalongan merekomendasikan agar dilakukan peng hitungan ulang di TPS 06 Desa Simbangkulon, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan. Proses penghitungan ulang dijaga ketat aparat kepolisian berlangsung dib alai desa setempat, Sabtu malam (19/4). Seperti diberitakan, dugaan permainan suara dalam pemilihan legislatif (pileg) 2014 di
Kabupaten Pekalongan menghangat di detik-detik akhir rekapitulasi tingkat panitia pemilihan kecamatan (PPK). Sejumlah partai politik (parpol) peserta pemilu pun berama-ramai melaporkan temuan-temuan dugaan pelanggaran pileg 2014 ke panitia pengawas pemilu kabupaten (panwaskab) Kabupaten Pekalongan, di antaranya DPD PAN dan DPC PDI Perjuangan
Kabupaten Pekalongan, Kamis siang (17/4). Salah satu yang dilaporkan adalah kejanggalan di TPS 06 Desa Simbangkulon. Berdasarkan laporan itu, di TPS ini daftar hadir pemilih hanya 378 orang, namun salah satu partai memperoleh suara hingga 390. “Jika digabung dengan suara partai lain, total perolehan suara menjadi di TPS ini mencapai 671. Sekitar dua kali lipat
HITUNG ULANG: TPS 06 Desa Simbangkulon, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, melakukan penghitungan ulang, Sabtu malam (19/4), dib alai desa setempat. ■ Foto: Hadi Waluyo-ad
dari daftar hadir yang ada. Kami memiliki bukti tentang ini,” ujar Ketua DPD PAN, Khilmi Firdaus. Sementara itu, anggota KPU Kabupaten Pekalongan, M Ahsin Hana, mengatakan, keputusan hitung ulang dilakukan setelah KPU mendapatkan rekomendasi dari panwas setempat menyusul adanya laporan dari PAN dan PDIP atas dugaan terjadi perolehan salah satu partai politik melebihi jumlah daftar hadir pemilih. Rekomendasi itu diterima KPU, Sabtu siang (19/4). “Untuk itu, malam ini langsung dilakukan hitung ulang di kelurahan,” ungkapnya. Menurutnya, kesalahan yang terjadi dalam penulisan formulir C1 sebenarnya telah diperbaiki di tingkat PPS. Namun, hasil pembetulan tersebut tidak tersampaikan kepada saksi partai di tingkat KPPS atau TPS. Ketua KPU Kabupaten Pekalongan, Mudasir, menyatakan, berdasarkan catatan di KPU, jumlah DPT, DPK dan pemilih yang menggunakan KTP atau Kartu Keluara (KK) di TPS 06 Desa Simbangkulon, sebanyak 473 orang. Pemilih yang datang menggunakan hak pilihnya sebanyak 378 orang. Suara untuk DPR RI 347, untuk DPD 280, DPRD provinsi 343 dan DPRD kabupaten/kota 355. ■ Haw-ad
■ Tugas Dengan pembaretan bagi bintara Polri lulusan Diktuk Brigadir TA 2013 maka diharapkan potensi dan kemampuan yang sudah dimiliki bisa disegarkan kembali dan dapat di aplikasikan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Sehingga jiwa pantang menyerah terhadap hambatan dan kesulitan yang akan dihadapi perlu senantiasa disiasati. Hal itu untuk dicarikan beberapa solusi yang terbaik untuk kepentingan masyarakat, bangsa dan negara. “Pupuk terus semangat pesatuan dan kesatuan baik dilingkungan fungsi maupun antar fungsi, dimanapun rekanrekan melaksanakan tugas sehingga beban tugas yang kita emban bisa terselesaikan,”pesannya. Pembaretan yang dimulai pada hari Jumat tanggal 18 April 2014, dan diikuti oleh bintara baru yang berjumlah 20 orang, pendamping dan instruktur dari Sat Sabhara dan Sat Reskrim yang berjumlah 40 orang. Start dari Lapangan Randudongkal pukul 14.00 WIB dengan upacara pemberangkatan longmarch yang berjarak 60 km dan dibuka oleh Wakapolres Kompol Eko Wibowo SH. ■ Obo-ad
AIR: Kapolres Pemalang AKBP Dedi Wiratmo SIK mengguyurkan air ke salah satu bintara baru sebelum pemasangan baret di Pantai Widuri.■ Foto : Probo Wirasto.
Ikut Seleksi Relawan PMI, Ingin Bermanfaat bagi Masyarakat PEMALANG - Para peminat tenaga relawan PMI Cabang Kabupaten Pemalang mulai menjalani seleksi untuk dapat masuk menjadi salah satu tim andalan di PMI. Hal itu untuk mengetahui kesungguhan dan kesiapan fisik calon relawan. Mereka menjalani dua tes yang diselenggarakan oleh panitia seleksi. Tes pertama berupa wawancara, sedangkan berikutnya adalah tes kesehatan yang langsung ditangani para dokter. Ketua Panitia Seleksi Relawan PMI Kabupaten Pemalang, H Raharjo SPd MSi didampingi Sekretaris Zainal Alimin, Minggu (20/4), mengungkapkan jumlah masyarakat yang berminat dan mengajukan lamaran menjadi anggota tim relawan
sebanyak 85 orang. Mereka terdiri dari berbagai latar belakang dan tingkatan usia, dan semuanya diperlakukan sama. Ditambahkan, untuk tes wawancara materi yang ditanyakan adalah pengetahuan tentang kePMI-an. Adapun tes kesehatan berupa pengecekan golongan darah, kadar gula darah dan kesehatan lainnya secara umum. Hal ini dimaksudkan agar mereka yang lolos seleksi benarbenar mempunyai jiwa pengabdian dan membantu sesama tanpa pamrih, serta didukung dengan kesehatan yang mumpuni. Seleksi tenaga relawan PMI kali ini, selain untuk menambah jumlah personel relawan, juga dimaksudkan guna penataan. Nantinya tenaga relawan
akan dibagi lagi menjadi dua kategori. Pertama, bagi mereka yang usianya di bawah 35 tahun, akan dimasukan ke dalam Korps Suka Rela (KSR). Sedangkan untuk yang di atas 35 tahun masuk dalam Tenaga Sukarelawan yang nantinya akan dibagi lagi menurut kekhususan masing-masing. ■ Kemanusiaan Dari 85 tenaga sukarela yang mendaftar, 71 orang merupakan muka-muka baru, sedangkan sisanya tenaga sukarela yang pernah bergabung. Karena dilakukan penataan, sehingga tim yang sudah terbentuk sebelumnya dibubarkan. Kebetulan ada beberapa yang tidak mendaftar kembali. Salah seorang pelamar, Jem-
huri (34), warga Bantarbolang, ditanyai saat menunggu giliran seleksi menyatakan, dirinya tertarik menjadi tenaga sukarelawan PMI karena ingin lebih bermanfaat bagi masyarakat luas. PMI merupakan salah satu lembaga yang selama ini sudah terbukti kiprahnya di masyarakat. Ditanyakan apakah kesibukan menjadi relawan tidak akan menganggu aktivitasnya seharihari, menurut Jemhuri, tergantung bagaimana dirinya membagi waktu antara kesibukannya sebagai tenaga pengajar di SD Pegiringan. “Apalagi sampai saat ini status saya masih menjadi tenaga honorer,”tegasnya.■ Obo-ad
TES: Seorang calon tenaga suka rela (TSR) PMI Kabupaten Pemalang menjalani tes golongan darah yang harus dijalani sebagai salah satu tahapan seleksi.■ Foto : Probo Wirasto.
Pemilik Mancing, Rumah Terbakar KAJEN – Rumah Gidion Halomuan Naipospos (29), di Perumahan Griya Pisma Blok A5 No 16, Desa Kemplong, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, terbakar, Minggu (20/4), pukul 10.30 WIB. Korban saat kejadian
Senin Kliwon, 21 April 2014
PDIP Jepara Memanas JEPARA- Usai Pemilu Legislatif, internal PDIP Jepara memanas. Beberapa kader mendesak agar Yuli Nugroho segera meletakkan jabatannya sebagai Ketua DPRD.
Tokoh senior PDIP ini dinilai telah melanggar dan membangkang instruksi dari partai. Sejatinya, menurut beberapa kader, Yuli Nugroho seharusnya sudah tidak menjadi Ketua DPRD lagi sejak 23 Nopember 2013, menyusul pencalonannya di Pemilukada Jepara 2012 lalu. Anton Pujianto, Ketua PAC PDIP Jepara Kota menyatakan, sejak 23 Nopember 2013, DPP sudah mengeluarkan SK agar Yuli Nugroho meletakkan jabatannya sebagai Ketua DPRD. Keputusan itu merupakan konsekuensi yang harus diterimanya setelah memutuskan maju ke Pemilukada Jepara 2012. Sesuai dengan aturan partai, kader yang maju ke pemilukada harus mengundurkan diri dari jabatannya. “Namun sampai saat ini, ny-
atanya dia (Yuli Nugroho-red) masih berusaha mempertahankan kekuasaannya. Bisa dikatakan saat ini dia melakukan pembangkangan terhadap keputusan DPP,” ujar Anton Pujuanto, Minggu (20/4). Hal yang sama juga disampaikan oleh Junarso, Wakil Ketua Fraksi PDIP sekaligus Ketua PAC PDIP Keling. Menurut Junarso, SK DPP PDI P 23 Nopember 2013 secara meyakinkan menginstruksikan agar dilakukan penggantian ketua DPRD. Pihaknya dalam hal ini ditunjuk untuk menggantikan Yuli Nugroho untuk posisi Ketua DPRD tersebut. Namun proses penggantian yang sudah diajukan oleh Fraksi PDIP ke pimpinan DPRD, kata dia, sampai saat ini diduga dimanipulasi oleh Yuli Nu-
groho.
■ Bambang Caretaker Terakhir, pada Febuari 2014 lalu, DPP menurunkan Surat Pemberhentian Yuli Nugroho sebagai Ketua DPC PDIP dan menunjuk Bambang K sebagai careteker Ketua DPC PDIP. Namun demikian, proses pergantian Ketua DPRD nyatanya masih belum jelas. “Pimpinan DPRD yang bersifat kolektif terindikasi hanya digunakan oleh Yuli Nugroho untuk kepentingannya sendiri. Surat permohonan pengajuan pergantian yang disampaikan Fraksi PDIP, dijawab secara pribadi oleh Yuli dengan mengatasnamakan Pimpinan DPRD demi mempertahankan jabatannya sebagai Ketua DPRD,” ujar Junarso, pada kesempatan yang sama. Atas apa yang terjadi ini, para kader PDIP menyatakan akan melaporkan ke DPP. Secara prosedural proses pergantian Ketua DPRD sudah dilaksanakan, meski diganjal oleh Yuli Nugroho. Masalah ini selanjut-
nya akan diserahkan ke DPP bagaimana penyelesaiannya. Yuli Nugroho sendiri belum bisa diminta konfirmasi mengenai masalah ini. Namun dari Sekretaris DPC PDIP, Dian Kristiandi, menyatakan, masalah ini sudah menjadi ranah pimpinan DPRD. Dian Kristiandi membenarkan jika DPP PDIP memang sudah menyampaikan SK mengenai hal itu. Termasuk mengenai adanya SK pemberhentian Yuli Nugroho sebagai Ketua DPRD, pihaknya juga tidak mengelak. Namun soal pergantian Ketua DPRD, kata dia, sudah bukan ranah partai. Masalah ini menjadi kewenangan para pimpinan DPRD. Terpisah salah seorang pimpinan DPRD, Aris Isnandar (Wakil Ketua DPRD), menyatakan soal masalah ini dirinya sama sekali belum diajak melakukan pembahasan. Dengan kata lain, sampai saat ini belum ada rapim untuk membahas permohonan Fraksi PDIP untuk melakukan pergantian ketua DPRD. ■ dis-ad
tengah memancing ikan di daerah sragi. Akibat kejadian itu, korban diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp 40 juta. Kapolsek Wiradesa, AKP Zarkhonil, menerangkan, saat kebakaran itu terjadi, rumah dalam keadaan kosong. ■ haw-ad
SOSOK
Tetap Kritis BERHASIL lolos kembali menjadi wakil rakyat di DPRD Banyumas, Ketua Fraksi Gerindra, Yoga Sugama berjanji akan tetap kritis dalam periode kedua jabatannya di dewan. Menurutnya, tugas utama dari wakil rakyat adalah mengawal kebiFoto: Hermiana jakan-kebijakan yang pro rakyat. Kekritisan Yoga Sugama sudah banyak dibuktikan selama lima tahun duduk di Komisi D DPRD Banyumas. Permasalahan pendidikan dan kesehatan yang menjadi hak rakyat, terus dikawal hingga akhir masa jabatannya. “Saya menyadari, masih banyak kekurangan dan banyak tugas yang belum tuntas. Karena itu dalam periode kedua ini, saya akan lebih maksimal lagi dalam mengemban amanah rakyat,” kata ayah dua orang anak ini, Minggu (20/4). Meskipun begitu Yoga menegaskan, sikap kritisnya bukan dilatarbelakangi oleh rasa suka atau tidak suka terhadap pemerintahan. Namun, lebih kepada memperjuangkan hak-hak rakyat, terutama hak atas pendidikan dan pelayanan kesehatan. “Pelayanan kesehatan di Banyumas belum maksimal, keberadaan Kartu Banyumas Sehat (KBS), program utama bupati sekarang belum terasa manfaatnya, begitu pula dalam bidang pendidikan. Bukti konkritnya masih banyak anak putus sekolah dan masih banyak sekolah dasar yang memungut uang sumbangan dengan dalih infak dan sebagainya,” terangnya. ■ Hermianaad
Karsiwan Hilang Saat Melaut JEPARA- Tanpa sebab yang diketahui, seorang nelayan asal Desa Ujung Batu, Jepara dilaporkan hilang saat melaut. Karsiwan (50) demikian nama nelayan tersebut, dikabarkan hilang sejak pergi melaut pada Sabtu (19/4) pagi sekitar jam 06.00 WIB. Namun sampai Minggu (20/4), belum ada tanda-tanda mengenai keberadaan Karsiwan. Usaha pencarian masih terus dilakukan oleh Tim BPBD (Badan Penanggulangan Bencaca Daerah) dan BASARNAS Jepara, hingga berita ini dikirim. Kendati tim pencari sudah berhasil menemukan perahu milik korban, pada Sabtu (19/4) sore, namun keberadaan Karsiwan masih belum bisa dipastikan. Zainuddin salah satu anggota Tim BPBD yang ikut dalam pencarian menyatakan, kabar hilangnya Karsiwan dilaporkan pada Sabtu (19/4) siang. Biasanya setiap pergi mencari ikan, korban pulang pada siang tengah hari. Namun pada kejadian kemarin, hingga lebih jam 14.00 WIB korban tidak muncul. Pihak keluarga kemudian berinisiatif melakukan pencarian dan sekaligus melaporkannya. “Kami sudah menemukan perahunya di perairan Ujung Mlonggo kemarin sore. Namun pemiliknya tidak diketahui. Kami masih akan melakukan pencarian,” ujar Zainuddin, Minggu (20/4) siang. ■ dis-ad
3 Bandar Judi Dibekuk TUNJUKKAN SURAT: Wakil Ketua Fraksi PDIP DPRD Jepara, Junarso menunjukan surat DPP PDIP tentang instruksi pergantian ketua DPRD. Masalah ini memanas di internal PDIP usai Pemilu Legislatif digelar 9 April lalu. Foto : Budi Santoso-ad
Pedagang Ikan Hias Terancam Digusur PEKALONGAN-Puluhan pedagang ikan hias di kompleks Pasar Sayun, Kota Pekalongan kini resah menyusul lokasinya akan digusur PT KAI, Minggu (20/4). PT KAI Daop IV hendak menertibkan aset pasar itu. Untuk itu para pedagang diminta mendaftar. Jika tidak maka dianggap liar. Untuk mempertegas peringatan itu, PT KAI memasang sejumlah selebaran di beberapa lokasi dengan cara menyolok. Ketua Paguyuban Pedagang Ikan Hias Pasar Sayun, Amin Sukamto mengaku bingung
dan resah. Namun sementara ini pihaknya belum bersikap, menunggu aksi PT KAI selanjutnya. Pedagang sebenarnya sudah merasa nyaman dengan kondisi pasar sudah cocok. Untuk itu, mereka bersedia jika harus membayar ongkos sewa ke PT KAI. Saat ini di Pasar Sayun terdapat sebanyak 34 pedagang ikan hias yang bergabung dalam paguyuban. Rata-rata, mereka telah menempati kios 10 tahun lebih. Selama ini, mereka dikenai retribusi dari Disperindagkop
setiap hari. ”Sekarang ini kami sedang menunggu dan mengadukan kasus ini ke pemkot,”katanya. Wakil Kepala Stasiun Besar Pekalongan, Toni, enggan berkomentar. Yang pasti, PT KAI kini sedang menertibkan asetasetnya di daerah yang langsung ditangani bidang aset dari PT KAI Daop IV. “Itu bukan kewenangan kami,”katanya. Sementara Kepala Disperindagkop Drs Supriono mengatakan tidak hanya para pedagang ikan hias saja yang resah. Juga puluhan pedagang rongsok yang tidak menempati
kios kebingungan. Karena mereka bisa dianggap liar. Sementara lokasi yang tengah dipersipakan di Kuripan, hingga kini baru maish dalam proses lelang, sehingga perlu waktu untuk ditempatinya. Namun jika nantinya PT KAI menertibkan mereka, Disperindagkop terpaksa memindahkan pedagang rongsok di Pasar Sayun ke pasar burung Podosugih. “Meski begitu, kami berharap agar penertiban itu bisa ditunda, sembari lokasi pembangunan untuk pindah mereka di Kuripan jadi,”katanya. ■ K.28-ad
Perupa 3 Pulau Semarakkan MAE BOROBUDUR– Enam perupa asal Sumatera, Jawa dan Bali, Minggu (20/4), menggelar lukisan di Limanjawi Art House, Dusun Tingal Kulon, Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Pameran dibuka oleh kurator kondang Dr Oei Hong Djien. Keenam pelukis baru pertama kali memamerkan karyanya di Borobudur. Mereka sangat terkesan dengan antusias masyarakat dalam mengapresiasi sebuah pameran seni rupa. “Sambutan dan apresiasi masyarakat di Magelang terhadap seni rupa sungguh luar biasa,” kata Sindu, salah satu peserta pameran. Menurut pemilik galeri, Umar Chusaeni, keenam pelukis dari tiga pulau ini merupakan pelukis akademis. Mereka mengenalkan kualitas karya seni ke dunia internasional lewat kegiatan MAE
(Magelang Arts Event). Lewat kegiatan ini dia mengajak para pelukis otodidak dapat belajar lebih banyak semangat menggali potensi dan kualitas karya mereka.
“Sehingga ke depan akan banyak muncul karya berkualitas yang dapat dikenal oleh dunia internasional dari Borobudur. Karena Borobudur merupakan salah satu magnet
KEINDAHAN: Sejumlah pengunjung tengah menikmati keindahan lukisan yang dipajang di ruang pameran lulisan enam perupa dari tiga pulau di Wanurejo, Borobudur. ■ Foto: Tri Budi Hartoyo-ad
wisatawan dunia,“ kata Umar. Pameran The Power of Culture ini merupakan rangkaian kegiatan dua tahunan MAE yang pada 2014 diisi dengan pameran seni rupa di 15 galeri dan museum secara serentak. Pameran The Power of Culture akan berlangsung hingga 20 Mei 2014 . Masyarakat secara gratis dapat menikmati karya Ida Bagus Komang Sindu Putra (Bali), Agus Putu Suyadnya (Bali), Seskhairi dan Uswarna asal Sumatera, serta dua pelukis Jawa Wahyu Gunawan dan Heri Purwanto. Sebelum membuka pameran, Dr Oei Hong Djien bersama Dirut Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko, Lailly Prihatiningtyas sempat dikirab oleh para penunggang kuda dan seniman tradisional Borobudur. ■TB-ad
SRAGEN - Jajaran Polsek Sumberlawang membongkar jaringan bandar judi cap jie kia, beromset jutaan rupiah perhari. Tiga tersangka dan barang bukti diamankan polisi, Minggu (20/4). Kapolres AKBP Dhani Hernando melalui Kasat Reskrim AKP Yohanes Trisnanto, mengatakan, penangkapan tiga bandar judi itu, terjadi di tiga lokasi berbeda, dengan barang bukti uang tunai berjumlah jutaan rupiah. Tiga bandar yang diamankan, Widodo (40), warga Toro Lor RT 8/I, Desa Kacangan, Kecamatan Sumberlawang. Dari tangan tersangka, petugas mengamankan barang bukti antara lain uang tunai Rp 144.000, dan satu HP. Sementara itu, petugas juga menggerebek rumah Suripto alias Mendho (27), warga Bogor, di Dukuh Kebonsari RT 1/I, Desa Kacangan, Kecamatan Sumberlawang. Sementara tersangka ketiga TS (17), warga Dukuh Toro Kidul RT 5/I, Desa Kacangan, Kecamatan Sumberlawang. Dari tangan tersangka TS, petugas mengamankan barang bukti, berupa uang tunai Rp 1,233 juta, hasil penjualan kupon, satu lembar paito, satu HP dan satu kalkulator. ■ K.25-ad
Kesehatan Sopir Angkutan Dites KAJEN – Guna menekan angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas), Satuan Lalu Lintas Polres Pekalongan bekerja sama dengan tim kesehatan kepolisian melakukan pemeriksaan tes kesehatan sopir angkutan umum di Kabupaten Pekalongan, Minggu (20/4). Kasat Lantas Polres Pekalongan, AKP Ari Trestiawan, mengatakan, puluhan sopir yang melintas di Jalan Raya Karanganyar dihentikan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. Tim kesehatan Polres Pekalongan memeriksa satu persatu sopir untuk mengetahui apakah mereka mengonsumsi narkoba dan minuman beralkohol atau tidak, serta kondisi kesehatan sopir secara umum. “Dengan kondisi fit, maka kecelakaan bisa diantisipasi. Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan sopir memakai narkoba dan mengandung alkohol,” terang Kasat Lantas. Upaya lain untuk menekan laka lantas, lanjut dia, di antaranya bekerjasama dengan Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kabupaten Pekalongan untuk memperketat KIR bagi angkutan pegunungan jenis doplak atau bak terbuka. Menurutnya, sebagian wilayah pegunungan, seperti di Kecamatan Petungkriyono, Lebakbarang, Kandangserang, dan Paninggaran, angkutan umum yang beroperasi masih berupa bak terbuka atau doplak. Padahal, sesuai aturan, bak terbuka dilarang untuk mengangkut manusia. “Jika kita melarang secara tegas, maka imbasnya akan panjang karena saat ini memang itu satu-satunya angkutan yang ada. Oleh karena itu, kami akan terus mencari jalan keluar untuk mengatasi masalah ini,” ujarnya. Menurutnya, Satuan Lalu Lintas Polres pekalongan juga mengusulkan agar ada penambahan trayek di daerah pegunungan tersebut, agar sesuai dengan standar angkutan umum. “Kami juga akan memberikan pembinaan kepada sopir doplak agar mengedepankan keselamatan dalam berlalu lintas,” katanya. ■ haw-ad
Senin Kliwon, 21 April 2014
24°C 33°C
23°C 32°C
24°C 32°C
23°C 32°C
23°C 32°C
23°C 32°C
Sumber : BMKG Jawa Tengah
Pilus Suara Terbanyak BALAIKOTA - Sebanyak 50 caleg memastikan mengisi kursi anggota DPRD Kota Semarang. PDIP menempatkan wakilnya terbanyak, dengan 15 kursi. Sedang Kadarlusman dari PDIP yang akrab dipanggil Pilus meraih suara terbanyak, dengan 10.057 suara. Kepastian didapat, setelah KPU Kota Semarang mengumumkan hasil perolehan suara caleg dalam rapat pleno penghitungan suara di Balaikota Semarang, Sabtu (19/4) hingga Minggu (20/4) dini hari. Kursi para caleg itu didapat melalui jumlah suara sah yang diraih dari masing-masing daerah pemilihan (dapil), dibagi dengan jumlah kursi di dapil tersebut. Ambil contoh di dapil I (Kecamatan Semarang Selatan dan Barat) terdapat 111.513 suara sah, dibagi 7 kursi yang tersedia. Hasil pembagian merupakan Bilangan Pembagi Pemilih (BPP), yang berguna untuk membagi total suara yang diperoleh masing-masing parpol. PDIP misalnya, di dapil I berhasil memperoleh 38.897 suara, sehingga partai ini menempatkan dua wakilnya di kursi dewan. ‘’Jika masih ada sisa kursi, maka akan dilihat partai mana yang memiliki sisa pembagian terbanyak, yang berhak atas kursi tersebut,’’ terang Ketua KPU Ko- ta Semarang Henry Wah-yono, Minggu (20/4). Dijelaskan, secara keseluruhan, jumlah partisipasi pemilih mening- kat tajam dibanding pemilu sebelumnya yakni mencapai 77,21 persen. Di pemilu 2009, partisipasi pemilih hanya 70 persen, Pilwakot 2010 (60,02 persen) dan Pilgub 2013 lalu 61,45 persen. Ditambahkan, dari 1.101.290 warga yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), sebanyak 823.164 pemilih mengguna-
PN Semarang Kekurangan Hakim KRAPYAK - Jumlah hakim di lingkungan Pengadilan Negeri (PN) Semarang, ternyata masih kurang. Akibatnya, sejumlah hakim terpaksa harus menangani perkara berlebih, sehingga beban tugasnyasemakin tinggi dan penanganan perkara sendiri diduga tak maksimal. ‘’Jumlah hakim dan Panitera Pengganti (PP) memang kurang. Tapi jika bisa bekerja lebih efisien dan manajemen baik, saya pikir masih bisa,” kata Kepala PN Se-
Bersambung ke hal 21 kol 3
SPOTLIGHT Senang Tambah Relasi KALAU berkesempatan berkunjung ke Gombel Golf Semarang, coba sapa gadis cantik yang bernama cukup panjang ini, Adiputri Happy Wulanesya. ‘’Cukup panggil Putri saja,’’ paparnya sembari tersenyum ramah, belum lama ini. Sebagai seorang Marketing Communication, gadis kelahiran Semarang 4 Maret 1993 ini mengaku, senang bisa berinteraksi dengan banyak orang. ‘’Tak hanya menambah relasi, namun juga bisa mengenal karakter masing-masing orang,’’ tam-
Bersambung ke hal 21 kol 1
Bersambung ke hal 21 kol 1
Foto: Ist
■ Parade The 2-nd Asia Regional Women Police Conference
Warga Beri Aplaus Polwan se-Asia SIMPANGLIMA - Ribuan warga Kota Semarang, memadati Simpanglima saat car free day (CFD) Minggu (20/4) sekitar pukul 08.00 WIB, untuk menyaksikan parade pembukaan The 2-nd Asia Regional Women Police Conference, yang diselenggarakan International Association of Women Police (IAWP). Acara di Kota Semarang berlangsung selama lima hari mulai Minggu (20/4) hingga Kamis (24/4). Sembilan negara yang hadir terdiri dari Bangladesh, Cina, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Filipina, Sri Lanka, India dan Pakistan, dengan peserta 113 orang. Kegiatan POLWAN PARADE: Para Polwan yang menjadi peserta “The 2nd Asian Regional Women Police Conference” saat melakukan parade di Jalan Pahlawan, Minggu (20/4), mendapat sambutan warga Kota Semarang. ■ Foto: Weynes
Kucing pun Tampil Cantik bak Model Puluhan kucing bersaing dalam cat show yang digelar komunitas Penggemar Kucing Semarang (Pekunsemar) di Java Mall Semarang, Minggu (20/4). Tidak hanya kucing impor seperti jenis angora hingga Persian, namun juga kucing lokal pun saling beradu kecantikan. LANGKAH Darin Fatia terlihat menyakinkan, bak model cantik melangkah di atas panggung yang disediakan panitia lomba. Namun berbeda dengan peragaan busana kebanyakan, kali ini warga Jatingaleh tersebut ditemani kucing kesayangannya, Celly. Kucing jenis Persia berbulu putih tersebut tampak jinak da-
lam dekapannya. Ya, siang itu, mereka berdua tengah mengikuti lomba fashion cat show. Layaknya model panggung, Darin bersama hewan peliharannya harus bisa menyakinkan dewan juri, agar memilihnya sebagai juara. Uniknya, Celly pun didandani bak model lengkap dengan baju yang menutup hingga punggung. ‘’Baru pertama kali ini ikut lomba fashion cat show. Persiapannya sih tadi sebelum berangkat dibawa ke salon dahulu, istilahnya di-grooming, biar bulu-bulunya terlihat mengkilat dan bagus,’’ papar gadis yang mengaku
Bersambung ke hal 21 kol 3
ini, dalam rangka mewujudkan Polisi Wanita Republik Indonesia go international, sekaligus menjalin kerja sama dengan organisasi Polisi Wanita Internasional. Parade pembukaan yang berlangsung di pusat Kota Semarang itu disaksikan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Sunindyo, Kapolda Jateng Irjen Pol Noer Ali, Walikota Semarang Hendrar Prihadi, dan Dandim 0733/BS Semarang Letkol Kav Dicky Amunanto Mulkan. Warga Kota Semarang yang menyaksikan parade, di sepanjang jalan yang dilewati peserta, tak henti-hentinya memberikan aplaus kepada para Polisi Wanita, yang berjalan dengan tegap, dan tampak gagah. Arak-arakan ratusan polwan diawali drum band Korps Cendrawaih Akpol, disusul rombongan dari perwakilan Internasional Association of Women Police (IAWP),
Bersambung ke hal 21 kol 1
Senin, 21 April 2014
04.25
11.41
15.00
17.38
18.46
Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks
PAMER: Ayu Yurika memamerkan kucing Himalayan Persia miliknya dalam lomba cat show yang digelar Pekunsemar di Java Mall Semarang, Minggu (20/4). ■ Foto Arixc Ardana
Senin Kliwon, 21 April 2014
POSTER: Para mahasiswa yang tergabung dalam Nebula Indonesia mahasiswa pecinta lingkungan Undip membentangkan poster jelang peringatan hari bumi di kawasan Car Free Day (CFD) Simpanglima. ■ Foto: Fitria Rahmawati-Yn
■ Sambut Hari Bumi
Mahasiswa Punguti Sampah SIMPANGLIMA - Memaknai hari bumi dengan cara apa pun seperti yang dilakukan para mahasiswa dari berbagai universitas di Kota Semarang yang memu-nguti sampah di Simpanglima Minggu (20/4) pagi. Menggunakan kresek hitam besar, para relawan yang tergabung dari banyak kelompok menyerukan sambutannya jelang hari bumi esok, Selasa (22/4). Sebagian mereka adalah para mahasiswa pecinta alam Nebula Indonesia, hingga organisasi masyarakat seperti Indonesia Dragonfly Society (IDS). Kedua organisasi kampus dan luar kampus tersebut memadati salah satu sisi Car Free Day (CFD) Simpanglima menyerukan keseimbangan.
Nebula Indonesia Mahasiswa Pecinta Lingkungan Undip, membuat spanduk bertuliskan ‘Earth Day 2014 Green City’ sembari membagikan kertas. Kesras tersebut bisa dituliskan pesan menyampaikan keinginan untuk bumi hari mendatang. Tak hanya itu, para mahasiswa pun memunguti sampah usai CFD bubar. Hal tersebut dikemukakan oleh Koordinator Lapangan Nebula Indonesia, Chandra Putra. “Tahun pemilu ini, kita sudah
membuat pergerakan kecil yaitu mencabut paku dari pohon. Kami nelangsa sekali karena semua pohon di Kota Semarang tak ada yang bebas dari paku besar. Satu pohon bisa mencapai 15 paku yang sudah berkarat,” beber Chandra kepada Wawasan. ■ Lukisan Capung Di sisi lain, ada sekelompok muda-mudi yang mengenakan kostum capung dan memberikan lukisan capung secara gratis. Mereka yakni Indonesia Dragonfly Society (IDS) yang bekerja sama dengan mahasiswa Biologi Unnes dan Undip. Memberikan pesan mengenai air bersih, capung merupakan salah satu pertanda air bersih masih berada. Bidang Pendidikan dan Pela-
tihan IDS yang berbasis di Yogyakarta Zulfikar Abdullah menga- takan, capung menjadi salah satu keberadaan mahluk yang sering terabaikan. Padahal, jika banyak capung yang beterbangan dengan berbagai jenisnya, di sanalah air bersih masih berada. Hanya saja, kini populasi capung di tengah kota hampir tak ada. “Di hari bumi. Kami ingin memaknai hal itu. Kami juga akan mengadakan Jambore Capung Indonesia pada 16-18 Mei 2014 di Undip. Selain itu peserta jambore akan kami ajak ke Rawapening menikmati keindahan Desa Sumurup. Semua untuk peringatan hari bumi,” tandas Zulfikar.■ rdi-Yn
Lomba Mewarnai di Oak Tree Meriah PAPANDAYAN- Menyambut Paskah dan Hari Kartini, Hotel Oak Tree Emerald menggelar kegiatan Family Time di Asoka Room, Minggu (20/4). Menurut Public Relation Hotel Oak Tree Emerald Artika Sari kegiatan ini menyuguhkan bermacam-macam hiburan yang sangat menarik bagi keluarga. Di antaranya lomba mewarnai untuk anak tingkat taman kanak-kanak (TK). “Lomba mewarnai ini dimaksudkan untuk menciptakan suasana yang harmonis, kompak pada masing-masing keluarga, dan melatih bakat anak dalam menuangkan kreatifitasnya melalui ide dalam mewarnai,” terangnya. Yang tak kalah serunya saat anak-anak mengikuti lomba mewarnai, para peserta diberi bata-
san waktu untuk mewarnai. Adapun penilaian meliputi kebersihan, komposisi warna, ketepatan waktu dan inovasi objek. Dijelaskan, pihkanya juga menyiapkan tropi dan hadiah menarik bagi masing-masing pemenang. Juara 1 diraih oleh Kanza Aniqotul mendapat piala, voucher menginap di Hotel Oak Tree dan uang tunai Rp750.000, juara II diraih oleh Navisa Naylal yang mendapatkan uang tunai Rp500.000, dan juara III disabet Farah Putri Fatimah yang mendapatkan uang tunai Rp 250.000. “Para peserta diwajibkan membayar uang pendaftaran Rp 30.000 yang juga mendapatkan suvenir menarik dari kami,” tukasnya. Ditambahkan, puluhan peserta yang mengikuti acara ini merasa senang dan terhibur, karena se-
LOMBA MEWARNAI : Sejumlah anak usia TK saat mengikuti lomba mewarnai yang digelar Hotel Oak Tree Emerald, Minggu (20/4). ■ Foto: Nurul Wakhid lain bisa mengikuti lomba mewarnai juga diajarkan menuangkan minat dan bakatnya. Lebih
menarik lagi, hasil karya anakanak ternyata juga dipamerkan di ruangan hotel. ■ Hid-Yn
Orang Dewasa pun Berburu Mainan Anak-anak MEMBICARAKAN hobi koleksi mainan, tak hanya anak kecil saja yang memburu saat melihatnya. Bahkan orang dewasa sekali pun tak hentinya mengumpulkan mainan yang didamba sejak masa kecil hingga sudah dewasa. Berbagai koleksi berseri tak jarang dicari untuk melengkapi kekurangan serinya, demi memiliki kepuasan terhadap kegemarannya mengumpulkan mainan. Seperti Hanif Azhar (18), siswa kelas XI salah satu SMA swasta di Kota Semarang mendadak mampir di stand toko mainan di Java Mal. Hanif memang penggila mainan berseri apa pun jenisnya. Mulai dari action figure, Hot Wheel, hingga gundam dengan berbagai ukuran. Meski harga mainan tersebut merogoh kocek cukup dalam, namun Hanif tak berhenti mengumpulkan koleksi berbagai mainan untuk dipajang di rumahnya. “Mainan seperti super man, spider man, terus gundam juga semuanya ada serinya. Termasuk iron man yang punya banyak variasi kostum, masih saya buru sampai
kapan pun,” jelas lelaki berkacamata tersebut saat ditemui Wawasan, Minggu (20/4). Alasan Hanif memburu mainan, tak lain karena ia ikut di salah satu komunitas mainan di Kota Semarang. Mengumpulkan mainan baginya tak hanya untuk anak
kecil saja, namun orang dewasa pin bisa tetap menjaga hobinya selama dalam batas kewajaran. “Saya suka main PS, punya gadget canggih, tapi hal yang paling tidak bisa digantikan adalah mainan seperti gundam dan mobilmobilan,” ujar Hanif.
MENCARI: Salah satu penggemar mainan di stand mainan mencari salah satu koleksi yang belum dimiliki. ■ Foto: Fitria Rahmawati
■ Pasar Mainan Salah satu stand mainan di Sakura Hobby Shop, Kamtu mengatakan, pameran tersebut sudah berlangsung sejak Kamis (17/4) lalu hingga hari ini, Senin (21/4). Hanya saja, khsusu produk mainan memang hanya ada enam stan yang dijadikan satu di pojok barat hal. Di akhir pekan, stan mainan tersebut ramai dikunjungi penggemar. Pada akhir bulan ini, lanjutnya, ia bersama teman komunitas mainan lainnya akan mendirikan Pasar Mainan Semarang di Plaza Simpanglima lantai 3. Sebanyak delapan stan mainan akan berdiri bersama menjadi salah satu ajang berkumpulnya komunitas pecinta mainan, dan individu penggemar mainan. “Konsep yang kita ambil nanti adalah seperti di Blok M Jakarta, Kampung mainan. Pecinta mainan akan kami sediakan berbagai mainan supaya mencarinya lebih mudah,” tandasnya. Fitria Rahmawati-Yn
Senin Kliwon, 21 April 2014
Serunya Hias Telur Paskah ■ Perkara Pemalsuan Air Zamzam Grand Candi KALIWIRU – Puluhan anak ramaikan perayaan Paskah yang digelar Grand Candi Hotel Semarang (GCHS), Sabtu (19/4) lalu. Berbagai perlombaan pun digelar dalam perayaan yang mengusung tema “Easter Wonderland” tersebut. Anak-anak sangat bersemangat berlomba untuk mencari telur yang disebarkan di beberapa area di pinggiran kolan berenang. Tidak hanya itu, pelukis face painting yang dihadirkan membuat anak-anak saling berebut untuk dilukis tangan dan wajahnya dengan gambar-gambar menarik seperti bunga dan kupu-kupu. “Kegiatan ini merupakan bagian dari layanan yang kita berikan untuk para pengunjung GCHS. Ada banyak kegiatan yang kita gelar untuk merayakan Paskah,” papar PR GCSH Rachel Arninda. Selain lomba mencari telur, para peserta juga diajak untuk berkreativitas dengan lomba lukis telur. Hasil melukis telur yang paling menarik pun mendapatkan voucher bakery dari GCHS. “Selain itu anak-anak dan orang tua dapat menikmati easter brunch di Kafe Flamboyan dengan berbagai menu spesial easter,” lanjut Rachel. ■ Rix-Yn
Hari Ini Terdakwa Dituntut
KRAPYAK - Sidang lanjutan pemeriksaan perkara dugaan pemalsuan air zamzam di Polaman, Mijen dengan terdakwa H Thalib bin Saeb bin Thalib, Senin (21/4) hari ini akan kembali digelar. Agenda sidang yaitu, mendengarkan tuntutan jaksa penuntut umum. “Senin (21/4) besok, sidangnya dilanjutkan dengan agendanya tuntutan,” kata Dwiarso Budi Santiarto, ketua majelis hakim pemeriksa perkara itu di Pengadilan Negeri (PN) Semarang, akhir pekan lalu. Penuntut umum mendakwa terdakwa dengan tiga pasal berlapis yakni melanggar Pasal 24 ayat (1) UU nomor 5 tahun 1984 tentang perindustrian atau kedua Pasal 62 ayat (1) UU nomor 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen. Atau
ketiga Pasal 142 UU no 18 tentang UU Pangan. Terdakwa Thalib didakwa memalsukan air zamzam sejak Juli 2011 sampai Januari 2014 di Palebon, Mijen dengan menggunakan CV Ebin Thalib Mandiri miliknya. Ide pemalsuan zamzam, muncul tahun 2007 silam saat dirinya bekerja di perusahaan pengiriman air zamzam. Pada tahun 1972 terdakwa bekerja di perusahaan Buksan Arab Saudi yang bergerak dalam bidang pembangunan
Masjid Masjidil Haram sebagai cleaning service di bagian sumur zamzam. Pada tahun 1983 ia keluar. Lalu ia bekerja di perusahaan Hoktip yang bergerak di bidang cleaning service Bandara Abdul Azis Jeddah sampai 1997, ia keluar.
■ Zamzam Terbatas Terdakwa lalu pulang ke Indonesia. Pada tahun 2007, ia bekerja di perusahaan Al Muzrui di Jakarta bergerak di bidang kargo, eksepedisi pengiriman barang para TKI dari Arab Saudi ke Indonesia. Terdakwa melihat air zamzam laku dijual di Jakarta. Terdakwa lalu menghubungi perusahaan Al Mazrui di Arab untuk mengambil alih dari orang Jakarta. Dari perusahaan Al Mazrui di Arab, terdakwa pernah dua kali memperoleh
pengiriman air zamzam. Karena stok air zamzam dari pemerintah Arab terbatas dan ada larangan penjualan bebas zamzam, terdakwa lalu berinisiatif memproduksi air zamzam palsu. Dalam produksi, terdakwa hanya memiliki surat tanda pendaftaran saja dan tidak memiliki sejumlah izin lain. Zamzam palsu dibuat dari air yang disedot lewat pompa, lalu dimasukkan dalam tabung dan disterilisasi. Air lalu dimasukkan dalam kantong jerigen ukuran 5 - 10 liter dengan ditempeli label Arab. Zazam palsu dijual berkisar antara Rp 200 ribu- Rp 300 ribu. Zamzam palsu dipasarkan di daerah Jateng, Jatim dan Jakarta. Sesuai laporan rekap keuangan, total omzet miliaran rupiah pertahunnya. ■ rdi/Yn
MELUKIS : Sejumlah anak peserta easter wonderland yang digelar di Grand Candi Hotel Semarang, Sabtu (19/4) tampak serius menghias telur hias yang digelar dalam perayaan Paskah. ■ Foto : Arixc Ardana
Kenal di Facebook, Tertipu Rp 7 Juta BULUSTALAN - Muslicha Teriastuti (46) warga Jalan Panda Barat Pedurungan tertipu dengan teman barunya di jejaring facebook. Uang sebesar Rp 7 juta raib. Rencananya uang itu untuk membayar pajak dari barang mewah yang akan dikirimkan oleh temannya yang bernama Yohanes dan Putri. Terlapor pada satu kesempatan mengabarkan kepada korban akan mengirim sebuah bingkisan berupa barang mewah dan uang. Tetapi perlu pajak barang tersebut harus dibayar sendiri. Pelaku yang mengaku sebagai pegawai Bea Cukai di Jakarta membuat korban percaya. “Sudah kenal lama di facebook. Setelah dipercaya ternyata uang saya tidak dikembalikan,” katanya saat melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, kemarin. Uang tersebut dikirim dua kali pada 14 April sebesar Rp 6 juta dan 15 April sebesar Rp 1 juta ke nomor rekening BCA milik pelaku. Dua terlapor yang dicecar pertanyaan oleh korban tidak memberikan tanda akan dikirimnya barang yang telah dijanjikan. “Orangnya terlalu banyak alasan. Saya pikir ini penipuan,” ujarnya. ■ SM Network/H74,K44-Yn
Penyerapan Anggaran Perlu Pengawasan BALAIKOA - Peran serta dan partisipasi masyarakat dalam mengontrol pengelolaan anggaran pembangunan yang dilakukan pemerintahan pusat, khususnya di pemerintah kota/kabupaten sangatlah penting. Untuk mewujudkan penggunaan dana APBD/APBN yang tepat peruntukannya dan manfaatnya, pemkot diharapkan bisa melibatkan masyarakat untuk pengawasannya. Menurut hasil evaluasi Tim Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) ketika menyosialisasikan tentang Tim Evaluasi Penyerapan dan Pengawasan Anggaran (TEPPA) bagi seluruh elemen masyarakat di Gedung Balaikota, Minggu (20/4), ternyata di daerah masih banyak terjadi penggunaan dana yang belum tepat sasaran. Sarma Marpaung, Asisten Kepala UKP4 menyebutkan, untuk mewujudkan penyerapan anggaran yang tepat sasaran, pihaknya ingin mengajak masyarakat luas berpartisipasi dalam pelaksanaan belanja APBN dan APBD 2014. Sehingga nantinya akan ada upaya antara pemerintah dan masyarakat dalam mengelola APBD secara bersamasama. Penyerapan anggaran juga diharapkan bisa mencapai 100 persen dari nilai yang diharapkan bersama,” tegasnya. Ditambahkan, masyarakat kini juga mempunyai kemudahan dalam hal menyampaikan aspirasinya, mendapatkan akses, dan melakukan pengawasan terhadap hal-hal yang dilakukan oleh pemerintah. Untuk itu pihaknya meminta kepada pemerintah agar mengedepankan asas transparansi, akuntabilitas, solusi, dan inovasi program-program kegiatan dan anggaran yang berbasis masyarakat. “Sehingga kota ini bisa menuju pemerintahan yang menghasilkan tata kelola yang berkualitas,” tegasnya.
■ Keterbukaan Informasi Sementara Sekda Kota Semarang Adi Tri Hananto yang membacakan sambutan Walikota menyampaikan, Pemkot Semarang menyambut positif kegiatan sosialisasi TEPPA ini. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan motivasi guna mendorong keterlibatan masyarakat dalam mengawal proses pembangunan. Mulai dari perencanaan anggaran, pelaksanaan, sampai teknis pelaporannya. “Hal tersebut juga sinergi dengan UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Kami akan berusah lebih transparans dalam penggunaan anggaran, dan juga meningkatkan serapan anggaran. Yang mana tahun lalu Kota Semarang hanya bisa mencapai 70 persen,” harap Adi Tri Hananto. Ditambahkan, peran serta masyarakat yang bisa membantu pemerintah dalam mengawal penyerapan anggaran di antaranya dalam bentuk pengawasan perencanaan, kemudian mengarah ke pelaksanaan, dan pengawasan pelaksanaan di lapangan. “Tapi dibutuhkan keseimbangan, sinergi dan kebijaksanaan para pemangku kepentingan dalam menggunakan kewenangannya sesuai aturan perundangan yang berlaku,” jelasnya.■ SM Network/H71,H35-Yn
CATUR RAKSASA : Seorang anak bermain bidak-bidak catur raksasa yang tersedia di sebuah kawasan wisata di kawasan Bukit Semarang Baru (BSB). ■ Foto: Nurul Wakhid-Yn
Perusak Warnet Diamankan BULUSTALAN - Seorang pemuda, John (25), diamankan polisi karena merusak warnet dekat traffic light RSUP Dr Kariadi di Jalan Kaligarang, Minggu (20/4) dini hari. Mahasiswa sebuah perguruan tinggi swasta di Semarang itu mengaku merusak warnet karena terpengaruh minuman keras. Kepada polisi, John mengaku mencari seorang teman
bernama Rian di warnet tersebut. Tetapi tidak ada. Dalam pengaruh minuman keras John merusak komputer dan kaca warnet tersebut. “Ada omongan yang tidak enak tadi,” katanya saat diamankan di Mapolrestabes Semarang, kemarin. Minumas keras jenis ciu itu diperoleh di sekitar Tugu Muda. John mengaku dalam kondisi terpepet karena harus
mencari uang sebesarp Rp 7 juta untuk membayar biaya kuliah dan rumah kontrakan. Warga sekitar warnet yang terganggu dengan ulah John kemudian melaporkan ke pihak kepolisian. Warnet tersebut kemudian ditutup setelah kejadian ter sebut hingga Minggu (20/4) sore. Garis larangan memasuki lokasi masih terpasang. Esthy Ratna Dewi Harso (40),
pemilik ruko tempat warnet beroperasi mengatakan be lum dapat menghitung kerugian dari kejadian tersebut. “Kaca warnet pecah dan komputer masih rusak. Itu kerugiannya masih dihitung,” ujarnya. John saat ini mendekam di tahanan Mapolrestabes Semarang untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.■ SM Network/H74-Yn
Kodam Wujudkan Transformasi TNI WATUGONG - Kodam IV/Diponegoro akan mewujudkan transformasi TNI AD yang ditopang dengan kompetensi prajurit dan modernisasi alutsista. Hal itu disampaikan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Sunindyo saat melakukan serah terima jabatan beberapa perwira di Serambi Kehormatan Makodam Watugong, Sabtu (19/4). Menurutnya, transformasi ini akan memberikan daya tangkal yang lebih efektif dan signifikan. “Upaya tersebut dalam rangka
menjamin kepentingan strategis pertahanan negara khususnya pada aspek darat di masa mendatang,” terangnya. Dijelaskan, sejalan dengan pelaksanaan transformasi TNI AD, maka satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro harus mendorong percepatan pembangunan untuk kesinambungan pembinaan. Selain itu juga dalam rangka kesiapsiagaan operasional satuan menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks dan dinamis.
“Semua tugas harus dapat dipertanggungjawabkan, secara administrasi dan benar-benar memenuhi aspek legalitas, transparansi serta akuntabilitas,” jelas mantan Aspers Kasad ini. Orang nomor satu di Kodam IV/Diponegoro memerintahkankan kepada Asops Kasdam IV/Diponegoro untuk mempercepat proses transformasi TNI AD di jajaran Kodam IV/Diponegoro. Hal itu bisa dilakukan melalui penyempurnaan organisasi, operasi serta latihan guna menyin-
UCAPAN SELAMAT : Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Sunindyo memberikan ucapan selamat kepada Kapendam lama Kol Arh Ramses Lumban Tobing yang untuk selanjutnya jabatan diserahterimakan kepada penggantinya Letkol Arh Elphis Rudy. ■ Foto: Nurul Wakhid
ergikan dan mengoptimalkan pelaksanaan peran dan fungsi satuan dalam rangka menjamin kesiapan operasional dan tercapainya keberhasilan tugas. Aster Kasdam IV/Diponegoro juga diharapkan untuk mentransformasikan pembinaan teritorial ke dalam model-model kegiatan yang dapat diterima oleh publik secara luas serta mendapat solusi yang mendasar bagi pemecahan masalah kesejahteraan masyarakat.
■ Citra Positif Terkait bidang penerangan, Pangdam berharap agar Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IV/ Diponegoro dapat membangun citra positif dan membentuk opini positif di tengah masyarakat dan mampu mengendalikan dan menguasai informasi bagi kepentingan peran, fungsi dan tugas-tugas di masa mendatang. Adapun beberapa jabatan perwira yang diserahterimakan di antaranya jabatan Asops Kasdam IV/Diponegoro dari Kol Inf Iwan Setiawan kepada Kol Inf Rifki, Aspers Kasdam IV/Diponegoro dari Kol Inf Erwin Rustiawan kepada Letkol Inf Masduki, Aster Kasdam IV/ Diponegoro dari Kol Inf Gregorius Suharso kepada Kol Kav Gathut Setyo Utomo. Kemudian Kapendam IV/Diponegoro dari Kol Arh Ramses Lumban Tobing kepada Letkol Arh Elphis Rudy dan Kakudam IV/ Diponegoro dari Kol Cku Misdin Simarmata kepada Letkol Cku Hero Eka Watoni.■ Hid-Yn
Senin Kliwon, 21 April 2014
22.060 Siswa SMP Ikuti UN MUGASSARI - Dinas Pendidikan Kota Semarang kini bersiap menyukseskan penyelenggaraan UN tingkat SMP/MTs sederajat.Menurut Kepala Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Dinas Pendidikan Kota Semarang, Sutarto, berdasarkan Daftar Nominasi Tetap (DNT) peserta Ujian Nasional (UN) 2014 tercatat bahwa jumlah calon peserta UN SMP/MTs sejumlah 22.060 siswa dari 212 sekolah. BENDERA : Salah satu peserta saat melakukan ajang kreativitas paskibra ke-XI untuk menaikkan bendera di halaman SMA N 5 Semarang, Minggu (20/4) siang. ■ Foto: Munif-rth
33 Sekolah Ramaikan Paskibra SEKAYU-Menyambut hari jadi Kota Semarang, barisan pelajar pengibar bendera SMA N 5 Semarang menggelar Ajang Kreativitas Paskibra (AKP) keXI tingkat SMP/SMA sederajat se-Jateng di halaman SMA N 5 Semarang Jalan Pemuda No 143 Semarang, Minggu (20/4) siang. Kegiatan yang bertema ‘Dengan Semangat Berdikari, Kita Wujudkan Barisan Muda Cinta Budaya Jawa Tengah’ ini diikuti sebanyak 33 pangkalan peserta dari berbagai sekolah. Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Adinda Sekar Ramdhani, menuturkan, kegiatan AKP tersebut ada enam cabang lomba yang wajib diikuti peserta. Menurutnya, untuk jenjang SMA ada lomba PBB, lomba formasi pengibaran bendera dan pemilihan putra-putri AKP, sedangkan untuk tingkat SMP meliputi PBB, lomba drama teater dan pemilihan
putra-putri AKP. “Untuk rincian pesertanya yakni 23 siswa pangkalan SMA dan ditambah 10 pangkalan siswa SMP,” ungkap Dinda, sapaan akrabnya disela-sela kegiatan. Dinda memaparkan, puluhan pangkalan tersebut berasal dari SMP/SMA di Kota Semarang, Kota Magelang, Kabupaten Semarang, Kabupaten Demak, Kota Pekalongan, Kota Salatiga, Kabupaten Batang dan Kabupaten Kendal. “Sehingga masing-masing sekolah diwakili sebanyak 20 siswa,” ujarnya. Selain itu, lanjut dia, AKP ini merupakan kegiatan dua tahunan. Sehingga, sambung dia, manfaat yang diterima tidak hanya baris berbaris, tetapi juga jiwa kepemimpinan dan berorganisasi. “Makanya, semua kegiatan ini ditangani oleh para siswa dan pelatih hanya mendampingi dan menga-
wasi. Lagipula ini sebagai upaya melatih siswa dalam berorganisasi dan memimpin banyak orang,” terangnya. ■ Persatuan Sementara itu, Pembina Paskibra SMA N 5 Semarang, Siswadi, menyatakan, kegiatan dua tahun ini sebetulnya dalam rangka menjalin dan mempererat silaturrahmi antar sekolah. Tujuannya, kata dia, adalah untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan dalam memupuk nilai karakter dan jiwa korsa siswa. “Karena itu, kami sengaja memenfaatkan waktu usai ujian nasional SMA agar tidak mengganggu belajar siswa di sekolah,” beber pengajar mapel seni budaya ini. Siswandi menambahkan, rangkaian kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang perlombaan jiwa patriotisme dan nasionalisme siswa. ■ M11-rth
Sedangkan untuk peserta UN SMPLB sebanyak 11 siswa dari tiga sekolah. “Namun, data ini masih bisa berubah karena misalnya ada siswa yang pindahan dari luar kota atau sebaliknya,” ungkap Sutarto, Minggu (20/4) sore. Sutarto memaparkan, pelaksanaan UN tingkat jenjang SMP/MTs sederajat akan dimulai pada Senin (5/5) mendatang dengan setiap hari hanya terdapat satu pelajaran yang diujikan. Dia mengungkapkan, secara keseluruhan, proses maupun sistem pelaksanaan UN juga sama seperti UN tingkat SMA. “Semuanya sama.
Untuk pelaksanaan Paket Bnya juga serempak. Semoga lancar seperti UN SMA kemarin,” ujarnya. Selain itu, lanjut dia, persiapan sekolah tingkat SMP/MTs sederajat dalam menghadapi UN juga sudah sangat matang. Artinya, kata dia, seluruh pelajar kelas IX sudah siap menyelenggarakan ujian negara tersebut. “Sekolah tingkat SMP sederajat sudah siap melaksanakan UN. Saat ini sekolah terus meningkatkan pelajaran dan melaksanakan try out untuk meningkatkan pelajaran yang diujikan di UN,” terangnya.
■ Kecurangan Meskipun demikian, dia menyebutkan bahwa mata pelajaran yang diujikan terdiri dari empat mata pelajaran. Yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Sutarto menjelaskan, secara teknis, pangawasan UN SMP juga sama dengan UN tingkat SMA sede-rajat. “Pengawasan UN SMP juga dilaksanakan secara sistem silang untuk mengantisipasi kecurangan,’’ katanya sambil menambahkan UN susulan untuk SMP dilaksanakan Senin hingga Jumat (12-16/5) bulan depan. Lebih jauh dia menambahkan, terkait pendistribusian naskah soal UN SMP di Jateng akan mulai dilakukan Sabtu (3/5) dengan dibagi dua kloter. Yakni, imbuh dia, kloter pertama dilakukan dinihari pukul 00.01 WIB untuk wilayah terjauh dari percetakan (Semarang) yaitu wilayah Banyumas dan Cilacap. “Setelah itu kloter kedua pukul 08.00 WIB untuk wilayah Karisedenan Semarang dan Pati yang secara geografis dekat dengan Semarang,” tandasnya. ■ M11-rth
Tuntutan Belajar Tinggi, Anak Sulit Kembangkan Bakat REJOMULYO: Tuntutan pembelajaran yang tinggi menyebabkan anak-anak berbakat sulit berkembang. Mereka ratarata memilih untuk mengorbankan bakatnya demi mendapatkan nilai akademik yang tinggi di sekolah. Hal tersebut dikatakan oleh Harry Santoso selaku Direktur Eksekutif Yayasan Karangturi Semarang saat sosialisasi Program 3 B (Semua anak baik, semua anak berbakat dan semua anak bisa naik kelas), di Sekolah Karangturi Jalan Raden Patah, Kamis (17/4) lalu. Menurunya semua anak itu baik, berbakat dan bisa naik kelas merupakan salah satu program yang dilakukan oleh sekolah Karangturi dalam mendidik siswa-siswinya untuk mendorong dan menggali bakat. Metode 3 B tersebut akan kembali menghidupkan program budi pekerti yang mengatur hubungan antar manusia, misalnya melalui kegiatan pengabdian masyarakat. Oleh karena itu sekolah harus bisa menjembati bakat anak misalnya anak pandai dalam salah satu alat musik atau program lainnya. “ Sekolah harus memberikan kemudahan agar anak itu berkembang seperti mengikuti berbagai kegiatan baik didalam maupun luar negeri,” katanya. Selain itu, tidak ada anak
yang bodoh. Hanya saja ada anak yang memiliki kemampuan belajar lebih cepat dan ada anak yang memiliki kemampuan lambat. “Dengan melalui metode pendampingan siswa serta pelayanan akademik dapat mengikuti pembelajaran dan lulus sesuai dengan target,” akunya. Harry juga mengatakan, Sekolah Karangturi tidak hanya mengajarkan akademisi saja, namun juga mengembangkan karakter siswa. “Menghilangnya pendidikan budi pekerti dewasa ini juga dapat mematikan karakter siswa. Untuk itu, selain membangun sisi akademis, Karangturi juga mem-
bangun nilai-nilai karakter dalam diri siswa,” kata Harry. Harry mengungkapkan, kuota siswa baru Karangturi telah terpenuhi, namun saat ini pihaknya masih menerima siswa yang berbakat khusus dan ingin difasilitasi penuh untuk sekolah di Karangturi. Dalam kesempatan tersebut, ditampilkan enam anak yang memiliki bakat yang berbeda baik dalam olahraga dan kesenian tetapi juga sukses dalam hal pendidikan. Misalnya salah seorang siswa yang bisa mendalang, membaca mocopat, olah raga renang serta sepatu roda.■ Weynes-rth
SISWA BERBAKAT: Salah satu siswa yang memiliki bakat mendalang yang juga sukses dalam hal pendidikan.■ Foto:Weynes
MENGAJAR : Salah seorang guru tengah mengikuti lomba mengajar berbasis TIK di sela-sela pelatihan “Percepatan Implementasi Kurikulum 2013 dengan Media Pembelajaran Berkualitas” yang diikuti 500 guru SD-SMP-SMA se-Jateng di Gedung LPMP Jawa Tengah Jl Kyai Mojo Srondol Kulon, Minggu (20/4).■ Foto : Arixc Ardana-rth
■ Implementasi Kurikulum 2013
IGI Gelar Pelatihan Media Pembelajaran SRONDOL – Penguasaan Teknologi Informasi Komunikasi untuk pembelajaran merupakan salah satu kompetensi yang harus dikuasai pendidik dalam pengembangan profesinya (PKG). Dengan diterapkannya kurikulum 2013, diharapkan adanya peningkatan kompetensi bagi pendidik dalam mengimplementasikan pemanfaatan TIK serta mening- katkan kualitas pembelajaran di kelas. Hal tersebut disampaikan Ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI) Jawa Tengah Mampuono MKom di sela-sela pelatihan “Percepatan Implementasi Kurikulum 2013 dengan Media Pembelajaran Berkualitas” yang diikuti 500 guru SD-SMP-
■ Hiasan Bahan Bekas PKK Purwoyoso
Menanam Tanpa menyiram Melukis biasanya dilakukan dengan alat gambar, namun tidak demikian yang digalakkan oleh PKK Kelurahan Purwoyoso Kelurahan Ngaliyan Kota Semarang. Pokja II dan III Kelompok PKK RW se Kelurahan Purwoyoso dan RT se RW X, giat berusaha melukis atau membuat hiasan dinding dengan sampah bahan-bahan bekas bungkus kemasan. Sekretaris Kelompok PKK RW X Eko Gustini Wardani Pramukawati mengatakan kegiatan tersebut dimaksudkan untuk mengurangi sampah dari sumbernya serta memanfaatkan sampah bungkus kemasan secara mudah namun hasilnya indah. Bermodal sam-
pah kemasan, keterampilan menggambar, rapido dan kertas untuk latar belakang atau triplek yang dilapisi kain sebagai bagan, sampah bungkus kemasan yang telah dipotong sesuai imajinasi pembuat, kemudian ditempel pada bagan. “Kalau pembuatnya cermat dan punya imajinasi tinggi maka hasilnya tampak seperti alumunium foil. Apabila dipigura, bisa bernilai jual tinggi,’‘ lanjut Eko Gustini. Selain melukis dengan sampah, kegiatan yang tak kalah menarik adalah menanam tanpa menyiram. Dalam hal ini juga memanfaatkan limbah botol kemasan, serta kain bekas sebagai sumbu/kapiler. Bahan lain adalah tanah
siap pakai dan bibit tanaman yang bisa diperoleh dari potongan sayur belanja atau dari bibit. Menurut Eko, langkah awal yang di-
lakukan adalah memotong bekas botol kemasan, sekitar + 13 cm dari bibir botol dan sekitar + 13 cm dari dasar botol. Kemudian mema-
MELUKIS : Pokja II dan III Kelompok PKK RW se Kelurahan Purwoyoso membuat hiasan dinding dengan sampah bahan-bahan bekas bungkus kemasan.■ Foto : Ist
SMA se-Jateng di Gedung LPMP Jawa Tengah Jalan Kyai Mojo Srondol Kulon, Minggu (20/4). “Pelatihan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan guru baik dalam metode pembelajaran, pengayaan ide serta meningkatkan kemampuan mereka dalam menggunakan teknologi IT,” paparnya. Mampuono mengungkapkan, dalam implementasi Kurikulum 2013 tidak bisa dipungkiri, guru harus bisa mengusai IT. “Kalau tidak bisa mengusai IT, jangan harap bisa mengusai kurikulum 2013 sebab dalam kurikulum tersebut menggunakan model pembelajaran yang menarik, sehingga mendorong
sukkan sumbu ke dalam bibir botol sepanjang sekitar 2/3 tinggi botol, lalu diisi dengan tanah siap pakai. Kalau sudah punya pupuk organik seperti hasil takakura maka tinggal dicampur dengan tanah kemudian dimasukkan dalam botol dalam posisi terbalik hingga bibir botol berada di bawah dengan sumbu menjuntai ke bawah. Setelah diisi dengan bibit, wadah tersebut diletakkan di atas potongan botol bawah yang telah diisi air. ■ Menghemat Bagi orang yang sibuk, cara ini sangat praktis karena tidak memerlukan penyiraman setiap hari. Selain itu juga dalam upaya menyiasati keterbatasan lahan. Acara yang berlangsung di Perumahan Bhakti Persada Indah (BPI) Blok O No 4 RT 05 RW X Purwoyoso Ngaliyan dan diikuti sekitar 35 personil tersebut ditutup dengan pekerjaan
siswa untuk aktif bertanya,” lanjutnya. Pembelajaran yang menarik itu bisa diwujudkan dengan berbagai teknologi IT seperti animasi hingga gambar bergerak. Dalam seminar dan pelatihan yang melibatkan vendor IT yang teknologinya diakui di 33 negara tersebut, pihaknya juga menawarkan bantuan dalam menjembatani antara vendor dan guru yang tertarik dengan berbagai aplikasi yang ada. “Seperti aplikasi animasi atau suara hingga gambar gerak, melalui IGI aplikasi tersebut bisa lebih mudah didapatkan,” lanjutnya. Dalam kesempatan tersebut juga digelar lomba mengajar guru. ■ rix-rth
rumah yang disampaikan Ketua Pokja III TP PKK Kelurahan Purwoyoso Ny Eko Wahyuni Subandono. Menurutnya, pada akhir bulan Mei 2014, masing-
masing kelompok PKK RW diwajibkan mengumpulkan 1 lukisan dari sampah dan 3 pot warung hidup dengan jenis yang berbeda. ■ rix-rth
Senin Kliwon, 21 April 2014
Siswa Dilatih Racik Jamu Pameran Foto AJI ALIANSI Jurnalis Independen (AJI) Kota Semarang menyelenggarakan Pameran Foto dan Peluncuran Buku IPPHOS (Indonesian Press Photo Service) Remastered Edition. Acara mulai Jumat (25/4) hingga Kamis (8/5) di Semarang Contemporary Art Gallery Jl Taman Srigunting Nomor 5-6 Semarang. Informasi Syukron 08562605109. ■ rix-die
PMB S-2 Ilmu Hukum PROGRAM Magister (S-2) Ilmu Hukum FH Unissula terakreditasi A menerima pendaftaran mahasiswa baru. Pendaftaran dibuka setiap hari sampai 30 April di Gedung FH lantai 2. Informasi Edo 085878666686. ■ rix-die
Seminar Pilih Jurusan TPC Training Center Semarang akan menggelar seminar antigalau dengan tema ‘Cara Mudah Milih Jurusan’, Senin-Selasa (21-22/4) di TPC Training Center. Pembicara Edy Darmoyo. Informasi 8413177 dan 70719866. ■ Rix-die
Pendaftaran Peserta Didik MAN 1 membuka pendaftaran peserta didik 2014-2015. Jalur prestasi 17-29 April. Informasi Amshori 081326156152. ■ Rix-die
Seminar Kanker Serviks MENYAMBUT Hari Kartini SMC RS Telogorejo menggelar seminar bertema ‘Kanker Serviks’, mengenal pencegahan sampai pengobatannya. Pembicara dr HT Mirza Iskandar Sp OG(K). Senin (21/4) pukul 13.00 WIB di ruang rapat OPD lantai 4. Informasi dan pendaftaran Humas 8452912, 08112791949, pin 24CF87F9. ■ Rix-die
BUBAKAN - Sebanyak 100 lebih siswa SD Cahaya Bangsa, Mijen, Semarang, melakukan pelatihan pembuatan jamu, Senin (21/4) pagi. Pelatihan tersebut diselenggarakan di Kampung Jamu Jeng Ratu, Dusun Kuncen, Desa Bubakan, Kecamatan Mijen, Semarang. Pelatihan pembuatan jamu tradisional, merupakan program dari pemilik jamu tradisional Jeng Ratu, Yuliani, yang diadakan setiap saat. Meski biasanya diselenggarakan pada musim liburan, pihak Jeng Ratu tak menutup kemungkinan siapa saja yang ingin belajar membuat jamu alami, bisa datang sewaktu-waktu. “Di sini belajar bikin jamu, tidak hanya bikin jamunya saja, namun mengenalkan berbagai
produk alami asli alam. Istilahnya kita kembali kepada alam atau back to nature. Jadi nanti akan dikenalkan juga bagaimana pemeliharaan sayuran organik, dan bisa dibuat apa saja,” jelas Yuliani, saat dihubungi Wawasan, Minggu (20/4). Menurutnya, dalam pembuatan jamu akan dikenalkan juga berbagai bahan organik jamu, yang ditanam di sekitar Kampung Jamu. Menurutnya, Jeng Ratu memiliki kebun jamu
BALAIKOTA - Acara roadshow Walikota Semarang Hendrar Prihadi ke sekolah-sekolah, Senin (21/4) pagi ini mengunjungi SMK 11 di Banyumanik, yang terkenal dengan sebutan SMK Grafika. Sekolah kejuruan ini terkenal dengan dunia percetakan. Tak heran, lulusan SMK Grafika ini banyak diminati perusahaan-perusahaan, terutama media. Humas Pemkot Semarang
Achyani kepada Wawasan mengatakan, kunjungan walikota ke SMK 11 untuk memberikan spirit siswa, yang memiliki ketrampilan cetak mencetak. Para siswa memiliki tenaga terampil yang siap pakai di industri percetakan. ‘’Melalui roadshow walikota diharapkan lulusan SMK Grafika tidak hanya siap sebagai tenaga kerja profesional, tetapi juga memiliki mental
Wayang Kulit Kartinian
MALAM Puisi Semarang, datang dengar dan bacakan puisimu menggelar Perempuan dan Puisi, dengan pematik diskusi Sandra Palupi, Jumat (25/4) di TBRS Semarang Jl Sriwijaya No 29 Semarang. Mulai pukul 19.30 WIB. Gratis untuk umum. ■ rix-die
MUGASSARI - Universitas Negeri Semarang (Unnes) kembali menggelar Sarasehan Selasa Legen ke-51, dengan menggelar wayang untuk memperingati Hari Kartini di Auditorium Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang, mulai pukul 19.30 WIB, Senin (21/4). Menurut Humas Unnes Dhoni Zustiyantoro, dalam pementasan tersebut akan diisi dalang asal Sukoharjo yakni Nyi Paksi Rukmawati. Menurutnya, lakon yang akan dipentaskan tidak lebih dari satu jam ini dengan lakon Salindri. ‘’Selain mendalang, alumnus Jurusan Pedalangan Institut
(Sambungan hlm 17) kan hak suaranya. Selain itu, masih ada pemilih dari Daftar Pemilih Khusus sebanyak 578 orang yang menggunakan haknya. Ada pula warga yang masuk dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) sebanyak 6.135. Jumlah ini merupakan para mahasiswa, pengunjung atau petugas Rumah Sakit (RS) atau pekerja dari daerah di luar Kota Semarang. Adapun warga yang hanya membawa KTP, masuk dalam Daftar Pemilih Khusus Tambahan (DPKTb) sekurangnya ada 16.578 orang. ‘’Dengan demikian, ditambah dengan warga yang masuk dalam DPT dan menggunakan hak suaranya total ada 846.435 pemilih,’’ ujarnya. ■ Wajah Baru Di sisi lain, dengan hasil tersebut, maka sekurangnya 31 anggota DPRD Kota Semarang periode 2014-2019, akan diisi wajah baru atau sebanyak 60
Warga...... (Sambungan hlm 17) terdiri lima orang. IAWP merupakan organisasi internasional yang menaungi para polisi wanita di Asia. Lalu, disusul satu peleton Polisi Wanita United Nations, yang dikomandani Kompol Sri Wahyuni Widodo SH. Para Polwan United Nations ini, merupakan agen perdamaian dunia yang mewakili Indonesia di bawah naungan PBB, untuk menjaga keamanan dan ketertiban negara-negara konflik. Rombongan berjalan sekitar 1,5 kilometer dari sisi Jalan Pandanaran menyusuri Simpanglima ke Jalan Pahlawan, dan berakhir di Mapolda Jateng. Di halaman Mapolda Jateng serangkaian hiburan kembali digelar. Polisi Cilik dari Polres Jepara
Senang...... (Sambungan hlm 17) bahnya. Lulusan ASM Santa Maria Semarang ini mengatakan, bisa mendapat banyak ilmu. ‘’Kalau dahulu sewaktu kuliah hanya dapat teori, sekarang setelah bekerja bisa langsung mempraktekan ilmu yang dahulu didapat,’’ lanjutnya. Ditanya soal bisa atau tidak bermain golf, dia mengaku saat ini masih belajar. ‘’Ternyata
persen. Sedang sisanya adalah incumbent yang sudah menduduki jabatan dewan di periode 2009-2014. Beberapa nama dewan yang akan lengser, di antaranya adalah Kholison dari PKB, Meidiana Koswara, M Zazuri (PDIP), Agung Prajitno, Fajar Adi Pamungkas dan Novriadi (Demokrat) dan Yanuar Muncar (PAN). Sedangkan beberapa nama lain, memang tidak maju di tingkat DPRD Kota Semarang seperti Bambang Raya Saputra (Golkar), Suryanto (PKB) dan Yearzy Ferdian (PAN) maju ke tingkat pemilihan yang lebih tinggi yakni ke DPR RI, dan Ahmadi serta M Afif (PKS) maju ke DPRD Jateng. Sedangkan beberapa incumbent yang masih bertahan di antaranya Ari Purbono, Agung BM, Imam Mardjuki (PKS), Hanik Khoiru S, Kadarlusman, Rukiyanto (PDIP), Agung Priyambodo, Erry Sadewo (Golkar), Danur Rispriyanto, Suciati (Demokrat), Wachid Nurmiyanto, Adiarto S (PAN).■ Hid-die menghibur peserta parade, dengan menampilkan gerakan keselamatan lalu lintas, baris-berbaris, hingga bela diri. Polwan dari Polres Magelang turut menampilkan tarian Soreng yang menggambarkan kegigihan prajurit. ■ Hari Kartini Ketua Penyelenggara IAWP Brigjen Pol Soepartiwi SPd MSc mengatakan, acara pembukaan parade The 2-nd Asia Regional Women Police Conference dengan tema ‘Strenghthening and Empowering Women Police’. Selain itu, kata Soepartiwi, acara ini diselenggarakan bertepatan dengan peringatan Hari Kartini 21 April, di mana para Polisi Wanita ini menggambarkan sosok Kartini masa kini yang tangguh, tegas dan berani. ■ bgy-die bermain golf itu tidak mudah, harus kuat memukul bola, selain itu juga pandai memilih stik yang sesuai dengan kebutuhan,’’ tambahnya. Terlepas dari pekerjaan yang dilakoninya sekarang, dirinya berkeinginan suatu saat nanti bisa berwirausaha sendiri. ‘’Namun belum tahu mau usaha apa, sekarang ini masih belajar berwirausaha dulu. Biar nanti bisa sukses,’’ lanjut gadis bertinggi badan 154 cm dengan bobot 44 kilogram tersebut. ■ Rix-die
Yulianti organik yang dipetik langsung untuk membuat berbagai ramuan rempah, seperti wedang uwuh khas Yogyakarta.
Walikota Beri Semangat Siswa SMK Grafika
Perempuan dan Puisi
Pilus.......
Foto: Fitria Rahmawati.
■ Sayuran Organik Tak hanya itu, ia juga akan mengenalkan bahan sayuran organik untuk membuat bahan makanan mi sehat. Mi sehat yang dimaksud, katanya, yang juga bisa dibuat dengan campuran bahan sawi. Selain belajar praktik langsung, para siswa nantinya akan diberikan resep sehat lainnya dengan bahan alami, yang ada di sekitar lingkungan manusia. “Anak-anak juga akan diberitahu kalau makanan di luar yang biasa mereka ma kan itu sehat atau tidak Dari contoh kecilnya saja yaitu saus. Saus yang sehat sebenarnya bagaimana. Jadi mereka nanti bisa tahu kalau jajan tidak boleh sembarangan,” tandasnya. ■ M.9-die
Seni Indonesia (ISI) Surakarta ini juga bakal membahas makna filosofis di balik lakon yang dibawakan,’’ ungkap Dhoni, seperti dikutip dalam siaran resminya, Minggu (20/4) sore. Selain itu, lanjut dia, hadir sebagai narasumber lain adalah ayah Nyi Paksi yaitu Ki Sri Sadono Amongrogo, yang juga merupakan sesepuh di bidang seni pedalangan. Menurutnya, sarasehan ini terbuka untuk umum dan gratis. ‘’Selain itu, tersedia jajan pasar dan minuman hangat, selama acara berlangsung,’’ tambahnya. ■ M.11-die
wirausaha, tidak mencari tetapi menciptakan tenaga kerja,” katanya, Minggu (20/4). ■ Menggembleng Menurut Achyani, Walikota juga akan menggembleng siswa SMK, agar memiliki mental mandiri dan mempunyai daya saing yang tangguh, tekun belajar, memperbanyak praktik, dan menjauhi kenakalan remaja dan menjauhi
hal-hal yang negatif lainnya. Kunjungan walikota ke SMK Grafika tersebut didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang Bunyamin dan sejumlah SKPD (satuan kerja perangkat daerah). Sebelumnya, Walikota melakukan upacara sekaligus sebagai inspektur upacara peringatan Hari Kartini, yang diikuti seluruh jajaran guru dan para siswa SMK tersebut. ■ bgy-die
Dua Hotel Tanam Mangrove SEKAYU - Hotel Novotel Semarang akan menggelar aksi menanam mangrove di pesisir pantai Tugu, Semarang, Senin (21/4) mulai pukul 07.00 WIB. Menurut Public Relation Hotel Novotel Audrey Stella, aksi ini digelar bersama dengan Hotel Ibis Simpanglima, yang merupakan satu naungan Accor Group. Selain itu juga untuk mendukung Hari Kartini, 21 April. ‘’Kami ingin memberikan kegiatan yang berbeda di Hari Kartini, tidak sekedar kegiatan yang bernuansa seremoni namun lebih pada aksi nyata,’’ terangnya. Minggu (20/4). Dijelaskan, penanaman
mengrove akan dilakukan di pantai Mangunharjo. Menurutnya, abrasi yang terjadi di kawasan ini cukup parah dimana garis pantai berkurang hingga beberapa ratus meter menjorok ke daratan. Dengan akan ditanamnya ratusan bibit mangrove ini, pihaknya berharap abrasi yang terjadi bisa ditanggulangi. Dengan demikian, aktivitas petani dan nelayan di kawasan tersebut tidak terganggu dengan ombak Laur Jawa. ‘’Ini juga bentuk kepedulian kami terhadap kelestarian lingkungan sekitar,’’ tegasnya. ■ Hid-die
WONDERFUL EASTER: Pengunjung Mal Paragon berfoto di salah satu booth kelinci dan telur dalam Wonderful Easter yang berlangsung hingga Minggu (20/4). Dalam rangkaian perayaan Paskah ini, pelanggan yang berbelanja nominal tertentu, juga berkesempatan menikmati gratis face painting, selain itu sejumlah hadiah berupa cokelat serta telur Paskah ikut dibagi-bagikan. ■ Foto: SM Network/J14-die
PN Semarang...... (Sambungan hlm 17) marang, Maryana, Minggu (20/4). Perlu diketahui, PN Semarang membawahi pula Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Pengadilan Hubungan Industrial (PHI). Sedang total hakim di lingkungan PN Semarang sendiri, saat ini sekitar 30 orang. Diungkapkan Maryana, kekurangan hakim, paling banyak terjadi di Pengadilan Tipikor. Menurut dia, masalah
Kucing....(Sambungan hlm 17) baru dua tahun belakangan ini memelihara kucing. Tidak jauh beda dengan pengakuan, Ayu Yurika. Gadis cantik berkerudung ini membawa kucing miliknya, jenis Himalayan Persia untuk ikut cat show kategori medium. ‘’Sudah 1,5 tahun ini memelihara kucing. Ada tiga kucing yang saya pelihara, semuanya jenis Persia,’’ paparnya. Untuk perawatan kesemua kucingnya tersebut, Ayu mengaku melakukannya sendiri. ‘’Lebih suka dilakukan sendiri, sebab selain kita tahu kebutuhannya, juga lebih teliti karena ini punya kita sendiri,’’ imbuhnya.
kekurangan hakim, terjadi karena banyak hakim dimutasi. “Di Pengadilan Tipikor, ada 11 hakim karir dan sekarang tinggal enam. Hakim ad hoc ada delapan, tapi sekarang tinggal lima,” kata dia, yang mengakui, jumlah hakim pindah tidak sesuai dengan yang datang. Sebagaimana pekan lalu, enam hakim di lingkungan PN Semarang dimutasi ke daerah lain. Atas mutasi itu, baru digantikan dua hakim yang masuk. “Kemarin pindah enam orang hakim, tapi yang masuk baru dua orang. Memang terjadi transisi, sehingga baru mau
dirapatkan dan sempat kacau,’’ jelasnya. Terhadap kekurangan hakim itu, Maryana sudah menyampaikan penambahan ke Mahkamah Agung (MA), tapi belum dipenuhi. “Kami sudah minta ke MA, tapi belum dijawab dan belum direalisasi,” ujarnya. ■ Bersertifikat Ditambahkan Kepala PN Semarang, kekurangan hakim juga terjadi pada penanganan perkara anak. Ia mengatakan, dari jumlah perkara yang ada, sejauh ini hanya ditangani dua hakim. ‘’Hakim anak cuma dua. Semen-
tara, perkara anak-anak yang masuk lumayan. Setiap bulan selalu ada,’’ kata Maryana, seraya menyebutkan, pada bulan ini terdapat sekitar empat hingga lima perkara. Penanganan perkara yang melibatkan anak di bawah umur, kata dia, dibutuhkan perlakuan khusus. Selain ditangani hakim khusus dan bersertifikat, pelaksanaannya juga harus khusus. ‘’Untuk hakim anak harus ada sertifikat khusus. Harus mendalami psikologi anak. Perlakuannya juga khusus,’’ lanjutnya.■ rdi-die
Agar menjaga kucing miliknya tetap sehat, ada beberapa faktor yang terus diperhatikannya seperti kandang, makanan hingga kondisi lingkungan. Bahkan setiap enam bulan sekali, kucing-kucing tersebut diberi vaksin, obat cacing hingga vitamin. ‘’Kalau perawatannya bagus, bulunya juga tidak mudah rontok,’’ tambah warga Banyumanik tersebut.
unjung pun sangat baik. Ada sekitar 65 peserta kucing yang ikut ambil bagian,’’ paparnya di sela-sela kegiatan. Lebih lanjut, Herlambang menuturkan ada beberapa kategori kucing yang dilombakan sesuai dengan jenis, bulu serta umur. ‘’Untuk fashion cat show penilaian berdasarkan pada karakter kucing tersebut, apakah jinak saat dibawa atau tidak, kemudian keunikan costum yang dikenakan, seperti serasi tidak dengan baju yang dikenakan oleh pemiliknya,’’ tutur anggota Pekunsemar tersebut. Sedangkan untuk lomba cat show ada kelas long hair, exso,ras, pake noise, medium hingga domestik. Penilainnya sendiri tergantung dengan jenis
kelas yang diikuti. ‘’Kita berharap dengan ada perlombaan ini masyarakat bisa lebih tahu dan mengenal berbagai jenis kucing. Tidak hanya itu, pandangan orang selama ini mengenai kucing domestik atau lokal yang tidak bisa ikut kontes, juga kita tepis. Kucing lokal juga bisa kok untuk kontes,’’ lanjutnya. Selain lomba kucing, dalam helatan yang diikuti oleh peserta dari berbagai kota seperti Semarang, Kudus, Solo, Yogyakarta hingga Tegal tersebut juga digelar lomba mewarnai dengan objek kucing tingkat anak. ‘’Tujuannya agar menumbuhkan rasa cinta terhadap kucing sedari dini,’’ lanjut Herlambang. ■ Rix-die
■ Pertama Digelar Sementara itu, Ketua Pelaksana Lomba Herlambang Nurdiyanto mengungkapkan kegiatan tersebut merupakan bagian dari perayaan ulangtahun ke-2 Pekunsemar. ‘’Lomba ini baru kali pertama kita gelar, antusias dari peserta dan peng-
Senin Kliwon, 21 April 2014
Rubah Pola Pembangunan SEIRING Kabupaten Demak menapaki usianya ke-511, Bupati Drs H Moh Dachirin Said SH MSi sepakat merubah pola pembangunan daerah. Jika sebelumnya pembangunan di Kota Wali diarahkan menuju masyarakat yang sejahtera lahir dan batin, maka sekarang dirubah menjadi menuju masyarakat sejahtera batiniah dan lahiriah. Sebab ketika kebutuhan batin tercukupi, diyakini bakal berimbas pada kesejahteraan fisik. Menurut bupati, ide merubah pola pembangunan terinspirasi ketika mendengar lagu Indonesia Raya. Dalam salah satu bait tertulis ‘Bangunlah jiwanya, bangunlah raganya, Foto: sari jati untuk Indonesia Raya’. “Ini menandakan Moh Dachirin Said bahwa kebutuhan rohani memang lebih utama dan harus menjadi prioritas untuk dicukupi, sebelum kebutuhan jasmani dipenuhi. Terlebih dalam Alquran pun disebutkan, Allah SWT akan melipatkan rezeki ketika hambanya bersyukur nikmat,” ujarnya, Minggu (20/4). Sehubungan itu pula, lanjut bupati, banyak kegiatan pembangunan kini mulai diselaraskan dengan pembangunan batiniah. Di antaranya adalah penataan kawasan Masjid Agung Demak. Dengan mengagendakan sederet kegiatan keagamaan yang disentralkan di cagar budaya nasional peninggalan Sultan Fatah dan Walisanga tersebut, selain berharap wasilah para Waliullah pendiri Masjid Agung Demak, praktis dapat sekaligus menjadi media promosi wisata religi. Sehingga diharapkan berdampak pada peningkatan kesejahteraan para pelaku usaha pariwisata di Demak khususnya dan Indonesia pada umumnya. “Ketika upaya baik atau ibadah kita diridhoi Allah SWT, Insya’allah kehidupan duniawi juga akan makmur sejahtera. Maka itu kami berupaya menyejahterakan batin masyarakat lewat sejumlah kegiatan keagamaan yang diagendakan penyelenggaraannya di kawasan Masjid Agung Demak. Seperti halnya masa ke- pemimpinan Sultan Fatah yang memusatkan kegiatan sosial kemasyarakatan dan pemerintahan di sekitaran Masjid Agung Demak,” kata bupati. Di antara kegiatan rohaniah yang telah diagendakan untuk menunjang upaya pembangunan batiniah tersebut, imbuh bupati, adalah Mahrojan Wali-wali Jawi yang kini sedang diupayakan pula kemapanannya untuk diselenggarakan rutin di Kabupaten Demak sehubungan goresan sejarah Demak sebagai pusat penyebara agama Islam di Pulau Jawa. ■ ssi/SR
JADI TONTONAN: Suzuki APV Nopol K 8849 UB yang kondisinya ringsek akibat ditambrak KA, di perlintasan KA tanpa palang pintu di Desa Monggot, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Sabtu (19/4), menjadi tontonan masyarakat. ■ Foto: Sugeng Ariatmodjo/SR
APV Ditabrak KA, 4 Penumpang Selamat GROBOGAN - Mobil Suzuki APV Nopol K 8849 UB ditabrak kereta api (KA) ekonomi Kalijaga di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Monggot, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Sabtu (19/4). Beruntung, empat penumpang selamat meski mobil warna merah itu kondisinya ringsek lantaran terpental hingga sekitar 10 meter. Saat kejadian, mobil yang berpenumpang empat orang itu melaju dari arah Purwodadi menuju Sragen. Pengemudi mobil naas yang bernama Riki (25) sebenarnya sempat melambat saat melintasi marka kejut yang jaraknya sekitar tujuh meter sebelum rel kereta. Anehnya, mobil justru terus melaju sehingga ketika saat
bersamaan ada kereta api melintas dari arah Semarang, tabrakan tak terhindarkan. ‘’Saat itu sebenarnya ada warga yang berteriak memberitahu. Tapi mungkin karena sopir tidak mendengar, mobil terus melaju sehingga akhirnya ditabrak,” kata Rohayati (46), warga setempat. Sisi kanan mobil ringsek to-
tal akibat benturan keras dengan kereta tersebut. Kerusakan paling parah nampak pada bagian belakang dan semua kaca pecah. Beruntung mobil tidak terseret melainkan hanya terpental sehingga tidak ada korban jiwa. Dua penumpang, Riki dan Ismail (27) yang duduk berdampingan di jok depan mengalami luka ringan di pelipis dan kepala akibat benturan dengan bagian dalam mobil. Untuk memastikan kondisi yang sebenarnya, keduanya dilarikan ke Puskesmas Geyer. Sedangkan dua penumpang lainnya, yaitu David (28) dan Erik (28) yang duduk di jok tengah selamat.
■ Oleh TKP Kasat Lantas Polres Grobogan, AKP Arianto Salkery saat melakukan olah TKP mengatakan kemungkinan besar pengemudi lalai saat melintas di perlintasan KA tanpa palang pintu tersebut. Hal ini ditengarai dengan tidak dihiraukannya teriakan warga setempat yang saat itu berupaya memberitahu, kalau saat itu ada kereta yang sedang melintas. ‘’Entah mereka (pengemudi dan penumpang mobil) menyalakan musik atau sedang fokus berbicara, kami belum tahu. Begitu pengemudi tidak shock, kami akan minta keterangan,” ujar AKP Arianto. ■ K-26/SR
■ Rekapitulasi Suara Sempat Diskors
Partisipasi Pemilih 78,54 Persen HIJAUKAN BUMI: Sekretaris Umum PMII Kabupaten Demak berserta rekan-rekannya saat bertanam benih pohon jambu di Desa Bungo Wedung sebagai rangkaian peringatan Harlah ke-54 PMII dan peringatan Hari Bumi. ■ Foto: sari jati/SR
Harlah, PMII Tanam Pohon DEMAK - Memeringati harlah ke-54, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Demak menggelar kegiatan bakti sosial berupa penanaman 3.000 batang bibit pohon jambu merah delima dan belimbing. Selain dimaksudkan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat terkait nilai komersil produk hortikultura khas Kota Wali yang terhitung tinggi, kegiatan yang dipusatkan di Desa Bungo, Kecamatan Wedung itu juga sekaligus dalam rangka memeringati Hari Bumi Sedunia 2014. Ketum PMII Kabupaten Demak Afif Syifaudin didampingi Sekretaris Umum Untung Ali Romdon menuturkan, penanaman 3.000 pohon jambu merah delima dan belimbing kemarin mengambil tema “Dengan Bertani Kita Tingkatkan Ke-
mandirian Ekonomi”. Alasannya, jambu merah delima dan belimbing merupakan komoditas asli Demak yang mempunyai nilai ekonomis tinggi. “Maka itu PMII berkoordinasi dengan Kadilangu Institute (KI) menyelenggarakan bakti sosial ini dengan harapan bisa menumbuh-kembangkan tanaman ikon Kabupaten Demak, di samping pula menjadikan Desa Bungo sebagai sentra jambu dan belimbing Demak,” ujarnya, Minggu (20/4). Selain penanaman bibit pohon, PMII juga mengadakan sarasehan tentang pembuatan pupuk organik, yang dipandu aktivis PMII yakni Hasan Taufik. Disebutkan, pupuk organik sebenarnya sangat mudah dibuat, di samping manfaatnya sangat bagus untuk tanaman dan pemuliaan unsur hara tanah. ■ ssi/SR
Gudang PT APF Terbakar KENDAL - Gudang produksi PT Asia Pasific Fiber (APF) yang berada di Desa Nolokerto, Kecamatan Kaliwungu terbakar, Minggu (20/4). Api membesar dan menghanguskan seluruh barang dan mesin yang ada di dalam gudang tersebut. Petugas sempat kesulitan memadamkan api karena api di dalam gedung sehingga tembok dirobohkan dengan alat berat untuk memudahkan pemadaman api. Lima unit pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan api, sementara penyebab kebakaran belum diketahui dan masih menunggu hasil penyelidikan polisi. Tak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah. Menurut warga setempat api mulai terlihat di bagian tengah gudang yang dekat dengan pe-
mukiman warga. Asap hitam membubung tinggi dan api langsung membesar dan sempat terdengar beberapa kali bunyi ledakan dari dalam gudang. Sementara upaya pemadaman api menggunakan mobil pemadam milik pabrik tak berhasil. ‘’Kejadian sekitar jam 06.00 WIB di bagian tengah gudang terlihat ada asap dan api mulai membesar karena gudang berisi bahan mudah terbakar,” ujar Andi, warga sekitar. Kapolsek Kaliwungu AKP Andhika Wiratama mengatakan, pihaknya melakukan pengamanan tempat kejadian perkara (TKP) selama proses pemadaman agar tidak ada korban. Dikatakan, setelah api berhasil dipadamkan pihaknya akan memeriksa saksi-saksi dan melakukan olah TKP bersama tim labfor untuk mengetahui pasti penyebab kebakaran. ■ Mar/SR
KENDAL - Partisipasi pemilih pada pemilu legislatif kali ini mengalami peningkatan cukup signifikan dari 73,38 persen pada Pileg 2009 kini meningkat menjadi 78,54 persen. Hal itu disampaikan Ketua KPU Kendal Wahidin Said di sela-sela rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota serta penetapan perolehan suara sah partai politik (parpol) dan calon anggota legilatif (caleg) DPRD kabupaten di Aula KPU Kendal, Minggu (19/4). ‘’Partisipasi pemilih pada pileg kali ini mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari 73,38 di Pileg 2009 kini meningkat menjadi 78,54 persen,” jelas Wahidin Said. Said mengatakan, partisipsi pemilih pada pileg kali ini memang jauh lebih baik dibanding pemilu-pemilu sebelumnya. Apalagi dibandingkan pemilihan gubernur tahun 2013 lalu yang partisipasinya sangat rendah yaitu hanya 56,75 persen dari Daftar pemilih Tetap (DPT). Said menjelaskan, banyak faktor yang menyebabkan peningkatan partisipasi pemilih di antaranya KPU memperbaiki daftar pemilih, peran serta parpol dan caleg serta masyarakat sehingga mampu men-
dongkrak partisipasi pemilih. Selain itu juga peran serta organisasi kemasyarakat. ’’Media juga sangat berperan,’’ jelasnya. ■ Sedikit Masalah Said menjelaskan, memang ada sedikit masalah dalam perhitungan rekapitulasi suara pada rapat pleno di KPU yaitu pada Dapil II dan dapil V. Masalah itu akibat terjadi kesalahan penulisan berita acara yang belum dibetulkan oleh saksi.
’’Untuk perhitungan di hari pertama berakhir hingga pukul 11.30 WIB dan baru bisa menyelesaikan sepuluh kecamatan,’‘ jelasnya. Menurut Said, pada penghitungan hari kedua tidak seramai pada perhitungan pertama dan hanya diikuti saksi tanpa simpasisan seperti sebelumnya. Pada penghitungan di hari kedua pihaknya sempat menskors sekitar seperempat jam karena menunggu D1 di Desa Ngerjo, Kecamatan Ringinarum yang terjadi selisih
suara lebih banyak untuk Partai Keadilan Sosial (PKS). Namun setelah mendapat klari fikasi dari PKK semua bisa diselesaikan dengan baik. Saksi PKS, Agung mempertanyakan perbedaan data yang diterima dari PPK Kecamatan Ringinarum baik yang lama maupun yang sudah diperbaruhi hasilnya tetap berbeda. ‘’Kami hanya mempertanyakan perbedadaan data yang kami terima,’‘ jelas Agung. ■ Mar/SR
DISKORS: Ketua KPU Kendal Wahidin Said sempat menskors rapat pleno rekapitulasi suara sekitar seperempat jam karena menungu D1 di Desa Ngerjo, Kecamatan Ringinarum. Foto: Agus Umar/SR
Nasdem Terima Hasil Investigasi Panwaslu DEMAK - Perselisihan antara Partai Nasdem dengan KPU Kabupaten Demak terkait dugaan penggelembungan hasil perolehan suara Pemilu Legislatif 2014 di Kecamatan Mijen terselesaikan. Hasil investigasi dan klarifikasi Panwaslu dengan pihak terkait berikut kajian terhadap barang bukti berupa berkas formulir C1 dan D, tidak ditemukan adanya upaya penggelembungan hasil penghitungan suara. Ketua Panwaslu Kabupaten Demak Khaerul Saleh SSos MH menjelaskan, hasil klarifikasi terhadap Ketua PPK Mijen Abdul Azis berserta PPS dari Desa Banteng Mati, Pecuk, Jleper, Tanggul, dan Rejosari menujukan bahwa
Foto: sari jati
Khaerul Saleh proses penghitungan suara berlangsung sesuai ketentuan UU Nomor 8/2012 tentang Pemilu DPR, DPD dan DPRD.
Kalau pun kemudian pelapor, yakni Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Demak, Prawiro Sukoco menemukan adanya formulir C1 masih banyak kolom yang dikosongkan bagi parpol atau caleg yang tidak mendapatkan suara, diakui pihak terlapor karena masalah teknis. “Sesuai ketentuan mestinya kolom pada formulir bagi parpol atau caleg yang nihil perolehan suara itu diberi tanda silang (X) untuk mengantisipasi terjadinya kecurangan. Tapi karena adanya kurang pemahaman petugas di TPS soal ketentuan teknis tersebut, kolom dibiarkan kosong sehingga menimbulkan kecurigaan terjadi penggelembung-
an suara,” ujarnya, Minggu (20/4). Namun setelah dilakukan kroscek terhadap lampiran C1, D, juga catatan PPS dan hasil pantauan PPL, menurut Khaerul Saleh, hasil rekapitulasi sesuai jumlah total yang tertulis di formulir C1 dan D. Sehingga dengan demikian, lanjutnya, dugaan terjadi penggelembungan suara tidak terbukti. “Baik pihak pelapor maupun terlapor bisa menerima hasil investigasi kami. Pihak pelapor diwakili sendiri oleh Pak Prawiro Sukoco, sedangkan dari pihak penyeleggaran pemilu diwakili Ketua KPU Kabupaten Demak Mahmudi,” pungkasnya. ■ ssi/SR
Senin Kliwon, 21 April 2014
Los Terlalu Kecil, Pedagang Kecewa SALATIGA - Puluhan pedagang Pasar Rejosari mulai memindahkan dagangannya ke Tempat Penampungan Pedagang Sementara (TPPS), Minggu (20/4). Mereka menyadari batas akhir kepindahan adalah Senin (21/4) pukul 13.00 WIB. Namun saat kepindahan para pedagang menemukan kendala dalam menempati los yang disediakan Dinas Pasar dan UMKM Salatiga. Pasalnya, los tersebut dianggap para pedagang belum memadai dan tidak memenuhi stadart keamanan dagangan. Akhirnya dengan modal sendiri pedagang menambah bangunan los yang telah disediakan. “Los yang disediakan ukurannya terlalu kecil sehingga kami terpaksa menambah sendiri. Barang dagangan akan kita tinggal tapi tempat yang disediakan hanya meja tak ada lemari atau tempat penyimpanan,” kata Mbah Ngatini (58), seorang pedagang saat bersiap-siap membongkar los lamanya di penampungan sementara pascakebakaran Pasar Rejosari atau yang dikenal sebutan Pasar Sapi, Minggu (20/4). Mbah Ngatini menyadari karena los yang disediakan Dinas Pasar dan UMKM Salatiga tidak terlalu besar, terpaksa harus menambah bangunan berupa rak. “Untuk menambah ke samping tidak diperbolehkan,” ujarnya. Demi kenyamanan dan keamanan dagangannya meski telah disediakan keamanan pasar, para pedagang terpaksa merogoh kucek sendiri antara Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta
untuk menambah bangunan. ■ Kayu Los Lama Bahkan papan dan kayu los lama sengaja dibongkar dan diambil kembali untuk digunakan di tempat baru. Seperti dilakukan Sukirno (51), warga Kembangsari, Salatiga. Ia sengaja membongkar kembali losnya yang lama untuk bisa ngirit. “Saya pakai lagi kayu dan papannya, daripada membeli akan memakan biaya lagi,’‘ ujar pedagang yang mendapat los nomor 18 yang dinilainya cukup strategis. Sukirno menyatakan lebih baik pindah ke tempat penampungan sementara yang disediakan pemkot dari pada terus merugi di tempat lama lantaran tidak layak lagi. ‘’Kalau hujan tempat penampungan tergenang air sehingga pembeli enggan masuk ke dalam pasar,’‘ imbuhnya. Terpisah Kabag Hukum Pemkot Salatiga Ardiantara dikonfirmasi mengenai perkara gugatan pedagang kepada pemkot menyebut kasusnya masih menunggu perbaikan berkas gugatan yang dilakukan pedagang berdasarkan petunjuk pengadilan. “Kasusnya terakhir, PN Salatiga memberikan petunjuk gugatan kurang lengkap,” ujarnya. ■ rna/SR
DITANGKAP : Suminanto, Sayuti dan Kozin ditangkap polisi karena diduga mencuri barang-barang di sebuah villa kosong di Bandungan 2 Januari 2014 lalu.■ Foto : Rusmanto Budhi/SR
Kawanan Pencuri di Villa Diringkus BANDUNGAN - Tiga dari empat orang kawanan pencuri barang-barang berharga di sebuah villa di Dusun Golak, Desa Kenteng, Kecamatan Bandungan, berhasil diringkus anggota Unit Reskrim Polsek Bandungan. Mereka adalah Suminanto (40), Muh Sayuti (30), dan Nur Kozin (18) ketiga warga Desa Kenteng Kecamatan Bandungan, sedangkan dalang pencurian bernama Tukino masih buron. Selain menangkap tiga tersangka, polisi menyita barang bukti berupa 30 lembar papan kayu, 5 balok kayu, besi 30 batang, 1 set meja kursi makan, satu meja rias, dipan, spring bed, dan almari dengan nilai total sekitar Rp 80 juta. Polisi juga menyita satu sepeda motor Jupiter MX H 2503 GY yang digunakan sebagai sarana pencurian. Kapolres Semarang AKBP Augustinus Berlianto Pangaribuan melalui Kapolsek Bandungan, Iptu Ahmad Sugeng mengungkapkan pencurian di villa milik Indra Batian, warga Sleman Yogyakarta tersebut dilakukan para tersangka 2 Januari 2014 lalu. Aksi pencurian diketahui saat korban datang ke villa sudah tidak mendapati barangbarangnya yang ada di villa.
‘’Korban merenovasi villanya mulai Juni-November 2013. Setelah renovasi berhenti, pintu gerbang villa dirantai dan digembok. Korban kaget saat datang ke villanya Januari 2014 lalu mengetahui barang-barang yang ada di dalam villa hilang,’‘ terangnya, Minggu (20/4). Kapolsek mengatakan, polisi menyelidiki kasus pencurian itu setelah mendapat laporan dari korban. Dari hasil penyelidikan polisi mencurigai Tukino sebagai dalang aksi pencu- rian. Namun Tukino keburu kabur saat hendak ditangkap polisi. ‘’Hasil penyelidikan diduga salah satu pelaku lainnya seorang tukang ojek bernama Suminanto. Saat ditangkap, Suminanto mengaku diajak Tukino mengambil barang-barang bersama dua temannya Sayuti dan Kozin yang bekerja sebagai tukang parkir dan penjual leker,’‘ ungkapnya. Setelah menangkap Suminanto, polisi secara bergiliran menangkap Sayuti dan Kozin. Ketiga tersangka saat ini mendekam di sel tahanan Polsek Bandungan. ‘’Para tersangka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian. Mereka terancam hukuman penjara paling lama tujuh tahun,’‘ ujar kapolsek.■ rbd/SR
BONGKAR KIOS LAMA: Para pedagang Pasar Rejosari mulai memindahkan barang dagangan ke TPPS, Minggu (20/4). Para pedagang memanfaatkan kayu dan papan los lama untuk menambah bangunan di TPPS.■ Foto: Ernawaty/SR
PDIP dan Hanura Tambah Kursi UNGARAN - Perolehan suara PDI Perjuangan Kabupaten Semarang pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 diperkirakan bertambah menjadi tiga kursi sehingga partai berlambang banteng moncong putih ini bakal mendapatkan 11 kursi di DPRD Kabupaten Semarang. Selain PDIP, perolehan suara Partai Hanura juga tambah satu kursi menjadi empat kursi di DPRD Kabupaten Semarang. Ketua DPC PDIP Kabupaten Semarang, Bambang Kusriyanto mengatakan Pileg 2009 PDIP memperoleh 8 kursi di DPRD Kabupaten Semarang. Untuk Pileg 2014 diperkirakan tambah tiga kursi,
yakni di daerah pemilihan (Dapil) 1, Dapil 4, dan Dapil 5. ‘’Sehingga PDIP mendapat 11 kursi, tapi hasil pastinya menunggu pleno rekapitulasi KPU. Caleg petahana (incumbent) yang jadi lagi enam orang, sedangkan lima caleg lainnya merupakan wajah baru,’‘ ungkapnya di sela mengikuti rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara parpol dan calon anggota DPR RI, DPD, DPRD provinsi dan DPRD Kabupaten Semarang di Ungaran, Minggu (20/4). Menurut dia, bertambahnya kursi di DPRD Kabupaten Semarang karena semua ka-
der PDIP bekerja maksimal dan partai cukup solid. Selain itu, program partai yang disampaikan kepada masyarakat bisa diterima sehingga suara yang diperoleh meningkat dari pileg sebelumnya. Kata Bambang, pada Pileg 2014 pihaknya menargetkan semua dapil tambah satu kursi sehingga memperoleh 13 kursi DPRD Kabupaten Semarang. Namun perolehan kursi di Dapil 2 dan 3 tidak bertambah. ‘’Mungkin jumlah caleg di Dapil 2 kurang optimal dari harusnya delapan hanya ada enam caleg. Dapil 3 tidak bertambah karena daerah tersebut memang bukan basis-
Pleno KPU Berjalan Lancar SALATIGA - Secara keseluruhan hasil rekapitulasi yang dilakukan KPU Salatiga dalam rapat pleno penghitungan suara sama dengan hasil hitung cepat yang dilakukan DPC PDIP Salatiga. Sektretaris DPC PDIP Salatiga Dance Ishak Palit mene-
gaskan, secara keseluruhan hasil rekap yang dilakukan KPU di Hotel Grand Wahid Salatiga, Minggu (20/4) tak jauh berbeda dengan hasil hitung cepat yang dilakukan DPC PDIP Salatiga. “Hasil hitung cepat kami dengan KPU sama. Total kami
MANUAL: Petugas KPU Salatiga mencatat secara manual angka yang dibacakan komisioner KPU saat rapat pleno rekapitulasi suara di Hotel Grand Wahid Salatiga, Minggu (20/4). ■ Foto : Ernawaty/SR
memperoleh delapan kursi,” ungkap Dance usai menjadi saksi sekaligus mewakili PDIP dalam penghitungan suara tingkat KPU, Minggu (20/4). Hal sama dilontarkan Ketua DPD Partai Nasdem Kota Salatiga Bambang Riantoko. Dia menyebut pelaksanaan penghitungan suara oleh KPU nilainya 8. “Artinya, ada sedikit kesalahan angka soal penghitungan di PPS dan KPPS saja. Tapi secara keseluruhan tidak meleset jauh dari penghitungan Partai Nasdem,” tandas Bambang. Ketua KPU Kota Salatiga Putnawati saat dikonfirmasi disela-sela rehat rapat pleno rekapitulasi suara menuturkan, semuanya berjalan lancar. Ia menyebut, rapat pleno intinya merekap hasil penghitungan perolehan suara mulai dari tingkat PPK sesuai daerah pemilihan (dapil). Jadwal selanjutnya, lanjut dia, penetapan akan dilakukan oleh KPU Salatiga antara tanggal 11-13 Mei 2014. “Kami akan memilih satu hari dari tiga hari yang ada,” paparnya. Kasat IPP Polres Salatiga AKP Supardji mengatakan, pengamanan lebih difokuskan pada kondisi luar tempat rekapitulasi suara. “Meski rapat pleno terpusat di satu ruangan, tapi pengamanan difokuskan di luar gedung,” kata AKP Supardji, kemarin. ■ rna/SR
nya PDIP,’‘ jelasnya. ■ Partai Hanura Sementara itu, Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Semarang, Kusulistyono menyebutkan perolehan suara partainya tambah satu kursi dari sebelumnya tiga kursi, yakni di Dapil 3. Adanya tambahan kursi itu dikarenakan nama calegnya sudah dikenal masyarakat. ‘’Ini berkat kerja keras masing-masing caleg. Dukungan suara lebih dominan masuk kepada caleg ketimbang partai, sehingga tiga caleg petahana jadi lagi karena memang sudah dikenal masyarakat,’‘ ujarnya.■ rbd/SR
Partisipasi Pemilih 82,92% SALATIGA - Ketua KPU Salatiga Putnawati menegaskan, secara keseluruhan tingkat partisipasi pemilih Pemilu Legislatif (Pileg) 9 April 2014 lalu di Kota Salatiga mencapai 82,92 persen. Angka ini mengalami peningkatan dari tahun 2009 meski tak signifikan. Peningkatan partisipasi pemilih ini menurut Putnawati mendasarkan hasil rekap mulai dari tingkat DPD, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota yang berlangsung di Hotel Grand Wahid Salatiga, Minggu (20/4). “Partisipasi pemilih di Kota Salatiga 82,92 persen. Artinya partisipasi dari tahun 2009 meningkat meski tak signifikan meski kurang. Karena Pileg 2009 lalu angka partisipasi 82,29 persen,” ujar Putnawati. Ia menilai, ketidakhadiran pemilih banyak faktor, seperti tak berada di Salatiga, pemilih di rumah sakit. “Ada juga pemilih yang ragu-ragu,” ungkapnya. Namun, Putnawati menolak juga dikatakan mereka yang tak hadir di TPS kategori golput. “Tidak bisa disebut golput. Yang pasti dan peningkatan ini menandakan tingkat pemilih di Salatiga di atas target KPU RI yang hanya 75 persen,” terangnya.■ rna/SR
Asisten Kemenpera Ingatkan Sertifikat
TINJAU PERUMAHAN: Asisten Deputi Pembiayaan, Investasi dan Kerjasama Kementrian Perumahan Rakyat (Kemenpera), Rifaid Nur didampingi Sekdan Kota Salatiga Agus Rudianto serta para asisten sekda meninjau Perumahan Prajamukti dan Prajamulya. ■ Foto: Ernawaty/SR
SALATIGA - Asisten Deputi Pembiayaan, Investasi dan Kerjasama Kementrian Perumahan Rakyat (Kemenpera), Rifaid Nur mengaku puas saat meninjau Perumahan Prajamukti dan Prajamulya pekan lalu. Hanya saja Rifaid mengingatkan tentang sertifikat atas kedua perumahan tersebut. Kemenpera menyebutkan, bangunan yang disiapkan Pemkot Salatiga melebihi ekspektasi. Selain kualitas bangunan cukup bagus dan admi- nistrasi juga sudah memenuhi syarat. Tinjauan lapangan asisten kemenpera yang didampingi Sekda Kota Salatiga Drs Agus Rudianto MM serta para Asis-
ten Sekda tersebut merupakan tindaklanjut dari konsultasi Pemkot Salatiga terkait KPR Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) untuk Perum Prajamukti dan Prajamulya. Rifai Nur menyatakan mengacu pada Permenpera No 27 Tahun 2012 tentang Pengadaan Perumahan Melalui Kredit/ Pembiayaan Pemilikan dan Permenpera no 28 Tahun 2012 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pengadaan Perumahan melalui Kredit/Pembiayaan Pemilikan Rumah, Perum Prajamukti dan Prajamulya memenuhi syarat untuk mendapatkan KPR FLPP.
“Dalam Permenpera disebutkan harga rumah untuk tipe 36 maksimal Rp 88 juta, sedangkan harga Perum Prajamukti dan Prajamulya adalah 83,3 juta. Permenpera juga mengamanatkan agar tanah harus bersertifikat HGB dan IMB. Sedangkan untuk user perumahan tersebut adalah personel dengan gaji pokoknya tak lebih dari 3,5 juta/bulan,” ujar Rifai Nur. Rifaid Nur menambahkan, sebagai tindak lanjut pihaknya akan berkoordinasi dengan Badan Layanan Umum Kemempera selaku pengelola dana FLPP untuk bisa mencairkan dana kepada bank pelaksana.
Sementara, Asisten I Pemkot Salatiga, Drs Tri Priyo Nugroho menyampaikan biasanya sertifikat masih atas nama pengembang, tapi untuk Perum Prajamukti dan Prajamulya langsung atas nama pemohon. Hal itu tak bertentangan dengan Permenpera no 28 Tahun 2012. ‘’Justru itu malah one step ahead,” ujar Tri Priyo didampingi Kabag Humas Pemkot Salatiga, Adi Setiarso Ditambahkan, untuk dua tempat pembangunan Perum Korpri yakni di Telaga Mukti sebanyak 400 Unit dan di Telaga Mulya 345, semuanya sudah bersertifikat calon penghuni atau pemohon.■ rna/SR
Senin Kliwon, 21 April 2014
Mahasiswa Sulap Daun Srikaya jadi Obat Nyamuk Alami TEMBALANG - Pemanfaatan tanaman srikaya ternyata tidak terbatas pada pengolahan buah semata, namun juga daun. Di tangan empat orang mahasiswa Undip yang tergabung dalam TIM PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) dalam bidang pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (Ditlitabmas) Ditjen Dikti tersebut, daun srikaya bisa disulap menjadi obat anti nyamuk. Mereka adalah Rozzaq Alhanif Islamudin, Hamas Musyaddad Abdul Aziz, Elva Diana, dan Astri Aprilia. “Ide ini berawal dari keprihatinan kita melihat Semarang menjadi salah satu daerah endemik demam berdarah. Kepadatan penduduk dan tatanan kota yang kurang baik serta permasalahan tekait sampah membuat banyak tempat menjadi tempat berkembangnya nyamuk,” papar Ketua TIM PKMM, Rozzaq Alhanif Islamudin. Disisi lain, penggunaan obat nyamuk yang selama ini dilakukan masyarakat juga ‘kurang aman’ mengingat bahan
baku yang digunakan merupakan pestisida dari bahan kimia buatan. “Untuk itu kita kemudian mencoba mencari solusinya bagaiman mengusir nyamuk dengan cara yang aman, yakni menggunakan bahan-bahan alami,” lanjutnya. ■ Aman
Lewat serangkaian penilitian dan percobaan, akhirnya didapatkan daun srikaya. “Pada daun srikaya terdapat zat aktif yaitu Annonain dan Resin, yang berperan sebagai insektisida maupun larvasida. Dapat bekerja sebagai racun perut dan racun kontak pada serangga. Hal ter-
sebut sudah melalui penelitian,” tutur Rozzaq lagi. Apabila pengendalian nyamuk dengan senyawa sintetis dapat menimbulkan dampak negatif seperti pencemaran lingkungan, resistensi hingga ledakan hama sekunder, penggunaann bioinsektisida nabati cenderung lebih aman. “Berdasakan hal tersebut kami bergagasan membuat obat semprot anti nyamuk,” tambah Hamas, mahasiswa lainnya. Proses pembuatan obat semprot tersebut cukup mudah, caranya daun srikaya terlebih dahulu dicuci, dikeringkan pada suhu kamar kemudian dihaluskan dengan blender. “Setelah itu diambil ekstraknya, dan yang terakhir ditambahkan bahan campuran. Bahan yang digunakanpun mudah di dapat, mulai dari daun srikaya, aquades, pelarut, dan pewangi untuk menghilangkan bau yang tidak sedap dari daun srikaya,” lanjut Hamas. Tidak berhenti disana, hasil penelitian daun srikaya sebagai obat semprot nyamuk alami tersebut juga sudah diuji cobakan disejumlah tempat, salah satunya di Kelurahan Tlogosari
MENUNJUKAN : TIM PKMM Undip menunjukan obat sempot anti nyamuk buatan mereka dengan bahan dasar daun srikaya. ■ Foto dok Wetan Kecamatan Pedurungan.” Kita lakukan pengabdian masyarakat dengan cara pendampingan pembuatan pro-
duk. Harapannya terbentuknya kesejahteraan sebuah rintisan Kelompok harapnya. ■ Usaha Masyarakat sehingga nantinya mampu meningkatan
masyarakat,” Rix-rth
Aneka Lomba Ramaikan Milad KB-TK PAPB
BERMAIN : Sejumlah caddie berbalut kebaya tampak mendampingi para customer yang tengah bermain golf di Gombel Golf Semarang, Minggu (20/4). ■ Foto Arixc Ardana-rth
MUGASSARI-Memperingati ulang tahun ke-10, KB-TK Islam Terpadu PAPB mengadakan aneka macam perlombaan, Minggu (20/4) pagi. Kegiatan yang bertema ‘Dasawarsa and Kartini’s fun Day’ ini bertujuan untuk mengenang kelahiran seorang tokoh nasional yang memperjuangkan emansipasi kaum perempuan di negerinya. Menurut Ketua Panitia, Ir Irawan Sulistiarno, menuturkan, beragam lomba-lomba yang digelar ini sengaja dipilih agar anak-anak KB-TK Islam Terpadu PAPB dapat termotivasi untuk selalu rajin belajar serta mencontoh perilaku yang
baik dari pendahulunya. “Jadi, kita berharap kedepan bisa bermunculan `Kartini-Kartini` baru yang bukan saja berjuang untuk kepentingan diri sendiri, tapi juga bagi kaumnya,” ungkap Irawan, kepada Wawasan, Minggu (20/4). Irawan memaparkan, adapun semarak kegiatan lomba meliputi lomba foto genik, memasukkan bola ke keranjang, baby dancing dan hafalan surat pendek untuk kategori KB atau Play Gorup. Sedangkan untuk TK A dan B terdapat lomba matematika, bahasa Inggris, komputer, lasy dan hafalan surat pendek. “Di samping itu,
ada pula lomba fashion show dan menyanyi untuk kategori A umur 3-4 tahun dan B umur 5-6 tahun. Alhamdulillah, peserta yang mendaftar sebanyak 700 anak dari beberapa PAUD, KB atau TK di Kota Semarang,” lanjutnya. Sementara itu, Kepala Sekolah KB-TK Islam Terpadu PAPB Retno Purwanti, S.Pd menyatakan, gebyar lomba ini dalam rangka menggali potensi anak sejak dini agar gemar berprestasi. Melalui milad kali ini, imbuh dia, berbagai macam perlombaan dengan berbagai kategori telah dipersiapkan sebanyak-banyaknya.■ M11-rth
■ Peringati Hari Kartini
Caddie Gombel Golf Kenakan Kebaya NGESREP – Ada yang unik dengan para caddie wanita di Gombel Golf Semarang. Jika pada hari-hari biasa mereka mengenakan busana layaknya caddie kebanyakan, maka penampilan mereka hari itu, Minggu (20/4) tampak berbeda. Mereka terlihat asyik membantu para customer bermain golf dalam balutan kebaya. Meski demikian, busana yang mereka kenakan tidak menghambat para caddie tersebut dalam memberikan layanan. “Sangat seru, baru pertama kali ini saya memakai kebaya saat di lapangan, tapi tidak ada masalah, kita tetap bersemangat berbalut kebaya, pada caddie tetap bersemangat memberi pelayanan yang terbaik bagi customer,” papar salah satu caddie Gombel Golf, Astrid. Marketing Communication
Gombel Golf Semarang Adiputri Happy Wulanesya mengungkapkan program tersebut gelar untuk menyambut Hari Kartini. “Tidak hanya para caddie yang mengenakan kebaya, namun juga seluruh staff wanita yang ada di Gombel Golf Semarang. Sedangkan untuk para pria mengenakan busana beskap,” papar Putri, panggilan akbranya diselasela kegiatan. ■ Bunga Mawar
Selain mengenakan kebaya, untuk memeriahkan perayaan Hari Kartini, padang golf tersebut juga memberikan harga khusus bagi pegolf wanita yang bermain hari itu ditambah hadiah dan minum serta setangkai bunga mawar. Putri menambahkan dengan program ini, pihaknya berharap
akan menarik minat perempuan untuk menekuni olahraga golf. Sebab, sekarang ini olahraga golf tidak hanya didominasi oleh kaum pria saja. Dengan berkembangnya olahraga ini, sudah banyak wanita yang menekuni dan berkecimpung di golf. ‘’Golf tidak hanya olahraga prestasi. Di sisi lain, olahraga ini mempunyai prestise tersendiri sebagai olahraga silaturahmi atau bahkan melakukan bisnis. Di tempat kami, cukup banyak wanita yang bermain golf, karena itu kami ingin memberi sesuatu yang spesial di Hari Kartini ini,’‘ paparnya. “Kegiatan ini sekaligus bentuk dukungan Gombel Golf pada golfer wanita untuk selalu berlatih dan meningkatkan prestasi,’‘ tandas Putri. ■ rix-rth
PESERTA : Salah satu peserta lomba tengah memperagakan catwalknya dalam lomba fashion show untuk memperingati milad KB-TK IT PAPB yang ke10, Minggu (20/4). ■ Foto: dok.