WAWASAN 22 Juli 2017

Page 1

● Sabtu Pon ● 22 Juli 2017 TAHUN KE-32 NO: 100

Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000

Muncul Nama Jokowi-Gatot ■ Pascapengesahan UU Pemilu JAKARTA - Pascapengesahan UU Pemilu Jumat (21/7) dinihari, sejumlah partai politik langsung mengatur strategi dalam Pilpres 2019. Parpolparpol tersebut ada yang langsung mendeklarasikan dukungan calon presiden (capres) ke Joko Widodo (Jokowi). Seperti diketahui koalisi pemerintah di DPR berhasil mempertahankan usulan ambang batas presiden 20 persen, dalam pengesahan UU pemilu. Di koalisi ini cuma PAN yang tak sepakat dengan pemerintah, dan

walkout saat paripurna. Partai NasDem langsung tancap gas mencari sosok kandidat yang kuat untuk mendampingi Joko Widodo dalam Pilpres 2019. “Kami sebagai pendukung pemerintahan Jokowi-JK sekarang

akan segera mengatur strategi untuk memenangkan kembali Pak Jokowi,” kata anggota FNasDem Teuku Taufiqulhadi (21/7). NasDem pun mulai meliriklirik calon wakil presiden pendamping Jokowi untuk pilpres mendatang. NasDem meyakini Wapres Jusuf Kalla tak akan bersedia maju lagi dalam pilpres mendatang sehingga mulai mewacanakan kandidat alternatif. “Yang kami duga Pak JK tidak bersedia lagi ikut untuk periode Bersambung ke hal 7 kol 3

Untungkan Parpol, Rugikan Capres JAKARTA - Undang-undang yang bakal mengatur Penyelenggaraan Pemilu akhirnya disahkan, Jumat (21/7) dini hari WIB. Namun, pengesahan UU Pemilu dalam rapat paripurna DPR itu berjalan alot. Dalam prosesnya, muncul dua kubu atas opsi-opsi paket dalam lima isu krusial yaitu ambang batas pencalonan presiden, ambang batas parlemen, sistem pemilu, besaran kursi per dapil, dan metode konversi suara ke jumlah kursi parlemen. Belakangan, isu yang diperdebebatkan mengerucut menjadi ambang batas presiden atau presidential threshold dan konversi suara. Setelah melalui drama ketika Gerindra, PKS, Demokrat dan PAN pun memutuskan keluar dari ruPENUTUPAN : Presiden Joko Widodo bersama Ketua Majelis Syariah PPP Maimun Zubair , saat menghadiri acara penutupan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) II PPP di Jakarta, Jumat (21/7). ■ Foto: Antara

Amien Minta Asman Mundur dari PAN SEMARANG - Mantan Ketua MPR, Amien Rais, yang juga merupakan Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) menyarankan agar Menteri Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Men PAN-RB), Asman Abnur, mundur dari partai (PAN). Hal tersebut berkaitan dengan keinginannya agar PAN keluar dari koalisi bersama Pemerintah Eksekutif. “Dalam hal ini, saya mengajurkan Asman Abnur segera membuat surat meletakkan jabatan dari PAN (Partai Amanat Nasional) ya! Sehingga (bisa diungkapkan) sekarang bukan PAN lagi,” ungkap Amien usai mengisi kegiatan bersama Puan DPW PAN Jateng, Jumat (21/7). Jika Asman masih menjabat sebagai menteri, kata Amin, maka akan ada anggapan DPP PAN akan merengek-rengek meminta jabatan. “Jadi Asman Abnur saya sarankan ada dua pilihan, yaitu keluar dari Menteri PAN (RB) tapi masih menjadi anggota (partai) dan kembali ke pangkuan almamaternya, atau kemudian keluar dari partai,” tegas Amien. Amien menyindir jika pilihan Asman adalah keluar

ang siang, UU Pemilu disahkan Ketua DPR Setya Novanto secara aklamasi. UU Pemilu yang disahkan mengatur ada ambang batas sebesar

SETELAH melalui persaingan yang ketat akhirnya Michelle Victoria Alriani terpilih menjadi Miss Earth Indonesia 2017, menyingkirka 30 finalis dari seluruh Indonesia. “Jujur saya kaget banget bisa terpilih, karena sainganya lumayan berat. Dan nggak nyangka kalau teman-teman njagoin saya,” ujar kelahiran 1997 ini, usai meneri Bersambung ke hal 7 kol 2 Foto: Buyil

Bersambung ke hal 7 kol 3

WALKOUT: Ratusan anggota DPR dari empat fraksi yakni F-Gerindra, F-PAN, F-PKS dan F-Demokrat meninggalkan ruang sidang sebelum pengesahan RUU Pemilu pada sidang Paripurna DPR ke-32 masa persidangan V tahun sidang 2016-2017 Jumat (21/7) dini hari. ■ Foto: Antara

■ Warga NU Demo Tolak 5 Hari Sekolah

Cuma Bisa di Kota

Dianggap Mematikan Madrasah Diniyah SEMARANG - Ribuan warga Nahdhatul Ulama (NU) yang tergabung dari Koalisi Masyarakat Peduli Pendidikan (KMPP) menggelar unjuk rasa di Depan Kantor Gubernur Jawa Tengah, Jalan Pahlawan Semarang, Jumat, (21/7).

Koalisi yang terdiri para siswa, guru, santri, ulama, dan tokoh masyarakat ini secara tegas menolak progam Menteri Pendidikan tentang Bersambung ke hal 7 kol 3

SEMARANG - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan, persoalan 5 hari sekolah atau Full Day Scho Bersambung ke hal 7 kol 1

UNJUK RASA: Ribuan warga NU menggelar aksi Tolak 5 Hari Sekolah di Depan Kantor Gubernur Jawa Tengah Jalan Pahlawan Semarang, Jumat, (21/7). ■ Foto: Shodiqin-yan

Bersambung ke hal 7 kol 3

Miss Earth

20 persen untuk perolehan kursi di DPR dan/atau 25 persen perolehan suara nasional untuk mengajukan

Mbah Kandar, Pembonceng Terbalik dan Bersila

Hindari Masuk Angin dan Ada Doa Khusus Beberapa hari ini netizen diriuhkan dengan perilaku unik. Kakek berusia 92 tahun selalu duduk bersila dan berbalik arah saat membonceng sepeda motor. Orang lain khawatir, namun itu ternyata menurut dia justru aman. MESKIPUN gaya membonceng mbah Sukandar terbilang unik dan berbahaya, ternyata kini menjadi perbincangan viral baik di sosial media maupun di televisi. Bahkan pada beberapa minggu lalu, wajah pria yang akrab dengan sapaan mbah Kandar menghiasi salah satu talkshow di stasiun TV Nasional dengan pembawa acara Dedi Corbuzier. Selain itu, kakek yang selalu memakai kopyah tersebut juga sempat muncul di berbagai media cetak nasional. Mbah Kandar sendiri sebenarnya sudah menjadi perbincangan netizen sejak awal Februari lalu saat

diberhentikan petugas Satlantas karena tidak mengenakan helm. Dalam talkshow tersebut, Mbah Kandar juga menjelaskan mengapa dirinya membonceng terbalik dan tidak memakai helm. Hal itu menurutnya karena bisa mencegah masuk angin atau yang dikatakannya ‘masuk barat’. Perihal tidak memakai helm juga diungkapkannya karena tidak punya. Tak berhenti di situ saja, gaya memboncengnya juga semakin unik dengan bersila, yang baBersambung ke hal 7 kol 1 GAYA UNIK: Mbah Kandar dengan gaya unik terbalik sembari bersila saat membonceng sepeda motor. ■ Foto : Ilham Ardha-yan


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Esai Handry TM

“EA” dan Romantisme Sastra

Ujian Berat bagi MK SEJUMLAH potensi kegaduhan dan instabilitas sosial-politik terjadi secara beruntun dalam beberapa waktu akhir-akhir ini. Terutama yang terkait dengan kondisi politik, seperti pembentukan Panitia Khusus (Pansus) hak angket DPR terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), penerbitan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) tentang organisasi kemasyarakatan (ormas) yang berlanjut dengan pencabutan badan hukum Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), dan terakhir proses pengesahan Undang-Undang Pemilu yang berjalan alot dan panas di parlemen, terutama soal penentuan ambang batas pengajuan calon presiden (presidential threshold) 20%-25% dalam sidang yang dipimpin Ketua DPR Setya Novanto. Meski bisa diputuskan secara musyawarah mufakat, namun hal itu terjadi setelah empat fraksi, yakni Fraksi Partai Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) , Demokrat, dan Partai Amanat Nasional (PAN) memilih meninggalkan ruang sidang paripurna (walk out), karena kalah dalam pertarungan penentuan opsi ambang batas pengajuan capres. Namun bukan berarti pertarungan politik telah selesai. Keempat parpol yang sejak awal menginginkan ambang batas capres 0%, akan mengajukanj gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Hal yang sama juga ditegaskan oleh Ketua Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra. Bahkan jauh-jauh hari Yusril sudah mengancam akan menggugat ke MK jika DPR menetapkan ada ambang batas pencapresan. MK dipastikan bakal bekerja ekstra keras, sebab selain harus memutuskan gugatan ambang batas pengajuan capres, gugatan lain yang tak kalah "panas" telah lebih dulu masuk, yakni gugatan HTI soal pencabutan badan hukum oleh Kemenkumham. Belum lagi kasus pembentukan hak angket DPR terhadap KPK yang juga sudah diajukan gugatannya ke MK oleh persatuan karyawan MK. Bisa dikatakan, ketiga gugatan yang harus ditangani oleh MK semua merupakan kasus "panas" dan bermuatan politik tingkat tinggi dan mendapat perhatian besar dari masyarakat. Karena itu, MK kini benar-benar menghadapi nujian yang sangat berat untuk bisa menghasilkan putusan yang adil dan obyektif. Di sinilah profesionalisme dan integritas para hakim konstitusi diuji. Semua hal tersebut bisa dipastikan bakal menyeret kelompok-kelompok dalam masyarakat dan sangat berpotensi menjadi penyulut terjadinya gesekan, bahkan konflik horisontal. Dalam konteks ini, menurut hemat kita, dituntut peran pemimpin, terutama pemimpin-pemimpin politik dan agama, di tengah-tengah masyarakat. Baik pemimpin formal maupun informal di semua tingkatan dan wilayah. Mereka harus mampu memberikan andil bagi terciptanya iklim yang sejuk, damai, dan kondusif. Bukan sebaliknya, justru menjadi "kompor" dan "kipas" bagi para pengikutnya. Pemimpin dituntut untuk memberikan pemahaman serta kesadaran akan pentingnya menjaga keharmonisan, kesejukan, kedamaian, toleransi, persatuan, dan ketaatan terhadap hukum. Semoga! ■

Parpol ingin patahkan dominasi PDIP di Jateng. Asal dalam koridor hukum dan demokrasi. ***

Perkembangan literasi fiksi Indonesia pernah mengalami sejarah buram di era 80-an. Nama Enny Arrow (“EA”) muncul sebagai novelis yang dicari sekaligus diharamkan.

S

ETELAH tigapuluh lima tahun berselang nama Enny Arrow mendadak muncul kembali. Pelahap novel-novelnya yang kini berusia limapuluh-tahunan terhenyak ketika Komite Dewan Kesenian Semarang merilis hendak mendiskusikan dan kemudian mengumumkan penundanya secara cepat acara tersebut. Namun bukan itu yang terpenting. Terbayang kemjdian judul-judul panas seperti Kisah Tante Sonya, Sepanas Bara, Selembut Sutera ,Badai Asmara serta puluhan judul yang lain karya Enny Arrow. Novel-novel dengan tema seksual, mengumbar hasrat nafsu seks dan mengabaikan kekuatan moral dalam kisahkisahnya. Kehadiran puluhan judul novel Enny Arrow berjajar dengan novel sejenis sama atas nama Nick Carter, Fredy S, Motinggo Busye, AliShahab dan banyak lagi. Di wilayah yang berseberangan novel-novel pop bertema cinta dan kasih sayang juga terbit bersamaan. Karmila karya Marga T, Cintaku di Kampus Biru tulisan Ashadi Siregar dan novel-novel cinta Eddy D Iskandar seperti Gita Cinta dari SMA, Puspa Indah Taman Hati, Semau Gue dan Roman Picisan. Novel, bagi para pembaca awam kala itu dikonotasikan sebagai bacaan dewasa. Karenanya isi dari novel-novel Indonesia harus dibumbui adegan erotis. Anak-anak dijauhkan dari bacaan yang bernama novel, karena trademark novel mengandung unsur erotisme yang tidak patut dibaca. Enny Arrow dikenal masyarakat sebagai pengarang blue. Karya-karya “sampah”-nya melegenda di kalangan kaum muda pelahap bacaan mesum. Kita lupa, bahwa pengarang yang ditengarai bernama asli

Enny Soekaesih Probowidagdo ini pernah melahirkan karya pertamanya bernilai sastra tinggi, Sendja Merah di Pelaboehan Djakarta. Itu novel pertamanya dengan nama samara Enny Arrow. Pengarang kelahiran tahun 1924 di Hambalang, Jawa Barat tersebut juga pelahap karya-karya Steinbeck seperti East of Eden, Tortilla Flat dan The Grapes of Wrath. Latar belakangnya sebagai jurnalis dan copy writer, mengesankan karya-karyanya ditulis lincah dan

ekstrem. ■ Wajah yang Terbelah Siapa bersalah dengan munculnya bacaan-bacaan “tidak sehat” di era 80-an ini? Tidak hanya literasi, dunia sinema Indonesia pun pada era itu dipenuhi produk film seks yang membabi-buta. Film-film itu tidak beredar secara sembunyi, melainkan dijaja dengan poster yang terbuka sekali. Ingatl filmfilm seperti Bernafas dalam Lumpur (sutradara Turino Dju-

Munculnya pertama kali istilah realisme bagi karya literasi termuat di majalah Mercure Francais du XIX Siecle jauh hari sebelum itu, tepatnya pada tahun 1926.

liar bertutur. Sebenarnya publik tidak yakin kalau ratusan judul novel “bawah tanah” Enny Arrow itu karya personal. Ditengarai ia tidak bekerja sendiri. Sukses pasar yang berhasil diraih pasti karena kerja cerdas tim pemasar dan mafia distribusi yang menyertai. Meski merupakan “produk haram,” hingga tahun 90-an novel-novel ini masih mulus didapat di lorong-lorong pasar yang penuh misteri. Ada trik-trik jualan yang berhasil dicurigai, novel ini tidak bisa diperoleh secara terbuka di toko dan lapaklapak. Novel-novel Enny Arrow harus diperoleh dengan bisikbisik dan dengan cara yang sulit. Inilah sebenarnya realisme sosial perjalanan sastra Indonesia. Diakui atau tidak, kematangan pembaca sastra yang kini ada, terlebih dahulu harus dibenturkan oleh proses-proses seperti itu. Kehadiran novel-novel Enny Arrow merupakan cerminan selera moral paska pergolakan politik era 1965. Ciri-ciri perjalanan sosial negara ketiga yang sedang mendapati kemerdekaan politiknya setelah mengalami konflik

naedy), Ranjang Siang Ranjang Malam (sutradara Ali Shahab/ 1976) dan Gadis Panggilan (sutradara Ratno Timoer/ 1976). Di manakah kehadiran negara, dan dalam posisi seperti apa para kreator memunculkan karya-karyanya? Istilah Realisme sendiri mulai dikenal di kalangan karya naratif (sastra) di Eropa Barat pada abad 19. Pada kurun waktu 1830-1880, karya sastra ditulis dalam bentuk cerita pendek dan novel berdasarkan realita keduniaan yang nyata. Muncul pertama kali istilah realisme bagi karya literasi temuat di majalah Mercure Francais du XIX Siecle jauh tahun sebelum itu, tepatnya pada 1926. Dibandingkan produk sastra, teater maupun film saat ini, kita akan miris membayangkannya. Pasti karya-karya vulgar yang dulu bebas beredar akan sulit diterima di era sekarang. Apakah dengan demikian berarti masyarakat kita jauh lebih matang, bermoral lebih dewasa? Tidak sesederhana itu pemahamannya. Apa yang terjadi pada era 60-an hingga 80-an adalah ekspresi realisme sosial. Yang secara estetika ditangkap sebagai sebuah

kemerdekaan baru setelah sekian lama terbelenggu. Hampir semua negara yang baru saja mengalami peristiwa politik luar biasa, akan mengekspresikan panggung kemerdekaannya. Ia tampil dengan produk karya yang bebas nilai, dan tidak terikat. Ini juga terjadi di Tiongkok selepas era keterbukaan, mereka mengadopsi budaya Barat beredansa-dansi dan bermusik hingga larut malam. Hal tersebut biasanya tidak berlangsung lama, pada saat yang bersamaan pemerintah pun berbenah. Ia mengatur diri dengan undang-undangnya. Enny Arrow adalah cermin yang terbelah bagi dunia sastra Indonesia. Ia cermin retak dan simbol buruk secara fisik, namun sebenarnya cermin jujur bagi kenyataan sosial kita pada waktu itu. Novel-novel picisan yang muncul secara klandestin juga merupakan representasi dari libido sexualis kita. Era ini lantas tersingkir ketika era internet menggantikan era tekstual yang kian terpojok. Masing-masing jaman mewakilkan realitasnya ke masyarakat, kita yakin hal itu akan dikoreksi di jaman berikutnya. ■ Penulis adalah pengelola Ezzpro Media.

Dana Desa harus untuk sejahterakan rakyat. Maksudnya, jangan untuk "bancakan".

FDS yang Membuat Galau

(Tajam, tapi tetap dalam koridor etika jurnalistik)

Oleh : Siti Anny Faizun SPd MPd

P

Pro dan kontra soal FDS masih terasa dari Sabang sampai Merauke. Beberapa pendapat yang setuju program ini beralasan yang mendasar karena: Anak tidak bermain sembarang di luar, selalu berada di lingkungan yang diketahui keberadaannya dengan kegiatan ekstraku- rikuler yang bermanfaat, anak lebih terkendali, aman, mendidik sikap mandiri dan disiplin, kehidupan sosial bersama dengan teman sebaya, lebih menghargai waktu dengan keluarganya, orangtua juga lebih tenang.

OLEMIK adanya program Full Day School (FDS) masih membuat galau dan resah para pelaku dunia pendidikan. Sebagian masyarakat menolak dan minta agar FDS ditunda, bahkan dibatalkan. Kebijakan yang seakan dipaksakan itu menimbulkan kekhawatiran adanya dampak yang akan ditimbulkan. Menghantui perasaan guru, peserta didik, masyarakat, dan Madrasah Diniyah yang sangat khawatir bakal gulung tikar. Kondisi masing–masing daerah harus menjadi perhatian dari penerapan kebijakan tersebut yang sebaiknya dikaji dengan matang, melalui pertimbangan atas dampak yang akan muncul di kemudian hari. Program FDS hanya cocok diterapkan di perkotaan karena mayoritas orang tuanya bekerja. Di beberapa daerah pedalaman anak-anak memiliki kewajiban membantu orangtua mereka, sebagai nelayan, petani, pedagang, atau profesi lain. Kondisi geografis yang mereka tempuh terkadang harus melewati hutan dan sungai dengan naik perahu sehingga rawan apabila anak harus pulang sore. Perlu kajian dan evaluasi mendalam sesuai kondisi daerah. Pendidikan bukan hanya tanggung jawab sekolah tetapi orangtua sangat berperan, terutama dalam pembentukan karakter. Lima hari sekolah dengan durasi delapan jam belajar sangat melelahkan peserta didik dan guru, dapat menurunkan kondisi fisik dan meningkatkan potensi setress. Selain mengajar guru punya tugas lain yang membebani seperti administrasi kelas yang seabreg, administrasi BOS, dan administrasi lain yang membutuhkan konsentrasi. Kebijakan FDS sebenarnya sangat beralasan, yaitu agar peserta didik dapat mengikuti penanaman pendidikan karakter, melalui kegiatan ekstrakurikuler. Pihak sekolah dapat memanggil

guru mengaji yang rekam jejaknya sudah diketahui agar tidak diajari hal yang menyimpang. Model ini dinilai ideal dapat membina karakter peserta didik di sekolah karena banyak orang tua tidak bisa mengawasi anak pada siang hingga sore hari. Anak bisa menyelesaikan tugas sekolah sampai dijemput orang tuanya dan bisa pulang bersamasama. Pro dan kontra soal FDS masih terasa dari Sabang sampai Merauke. Beberapa pendapat yang setuju program ini beralasan yang mendasar karena: Anak tidak bermain sembarang di luar, selalu berada di lingkungan yang diketahui keberadaannya dengan kegiatan ekstrakurikuler yang bermanfaat, anak lebih terkendali, aman, mendidik sikap mandiri dan disiplin, kehidupan sosial bersama dengan teman sebaya, lebih menghargai waktu dengan keluarganya, orangtua juga lebih tenang. ■ Butuh Kesiapan Pendapat yang kontra juga cukup beralasan yaitu: Pendidikan karakter terbangun justru dari keluarga bukan hanya di sekolah. Anak-anak terenggut kebebasan bermain, mempersempit interaksi anak dengan keluarga serta lingkungan tempat tinggalnya, orangtua seakan lepas tanggung jawab, butuh kesiapan fisik peserta didik, terlalu lama di sekolah menjadi jenuh dapat berakibat stress. Butuh tambahan bekal dan uang saku. Dari sekolah butuh kesiapan fasilitas, kesiapan program, kesiapan guru. Beban guru bertambah dengan mengajar sampai sore dapat menjadikan kondisi fisik menurun. Guru juga punya tanggung jawab sosial untuk berinteraksi dengan lingkungan tempat tinggalnya. Beberapa contoh sekolah yang berhasil menerapkan FDS di tingkat SD rata-rata dari sekolah berbasis Islam yaitu: SD

Islam Blitar, SD Islam Fathimiyah Surabaya, SD Islam malang, Mereka sukses menanamkan dasar-dasar karakter dengan fiqih, aqidah, serta materi lain berbasis keagamaan. Prioritas karakter yang mereka tanamkan seperti: Jujur, tanggung jawab, menghormati, peduli, dan sportif, Pelaksanaan FDS akan dilaksanakan jika sudah ada persiapan yang matang, tetapi, jika belum siap, akan dikaji ulang serta dievaluasi lebih mendalam. Istilah FDS dianggap menyesatkan sehingga diganti Pendidikan Penguatan Karakter (PPK). Pemberlakuan PPK dilaksanakan dibeberapa sekolah percontohan, terutama yang sudah melaksanakan kurikulum 2013. Tahun 2016 ada 500 sekolah percontohan yang telah melaksanakan program PPK di seluruh Indonesia. Tahun ajaran 2017/2018 ditargetkan 9800 sekolah di Indonesia menjadi percontohan program PPK. Penguatan karakter di SD 80 persen dan pengetahuan umum 20 persen. Untuk SMP penguatan karakter 60 persen pengetahuan umum 40 persen. Di balik sikap pro-kontra itu, ada baiknya kita sikapi dengan profesional dan tenang. Sikap profesional artinya menyikapi kebijakan dengan kreatif dan inovatif mengemas model pembelajaran yang menyenangkan. Lalu bersyukur di balik tugas, anggap kebijakan apapun sebagai ibadah dan anugerah yang saling melengkapi, untuk dilaksanakan dengan senang hati. Namun yang jelas, kerja sama dengan orangtua sangat penting, karena hanya orangtua yang tahu seberapa kemampuan dan kondisi sesungguhnya anak tersebut. Karakter terbangun tidak hanya di sekolah, tetapi keluarga sangat mendukung dalam memberi motivasi, penguatan, ketenangan, dan kenyamanan menjalani proses pengembangan karakter.■ Penulis, guru SD Negeri Kebonagung 3 Demak.


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Sulap Limbah Logam jadi Produk Suvenir BARANG-BARANG bekas berbahan logam atau berkomponen logam yang sudah rusak biasanya dipandang sebelah mata oleh kebanyakan orang. Kalau sudah tidak bisa diperbaiki lagi, jadilah barang rongsokan atau bahkan menjadi sampah tak berguna. Namun hal tersebut tidak berlaku bagi Indaryanto, yang buka galeri sehari-hari di Jalan Anjasmoro Tengah 6/48 Karangayu, Semarang Barat. Ia justru memandang sampah logam adalah berkah yang bisa disulap menjadi produk kerajinan bernilai seni tinggi. Setiap memandang sampah logam, timbul imajinasi pada dirinya untuk menyulap menjadi suvenir menarik. Jadilah limbah tersebut menjadi seni kerajinan yang unik, kreatif, inovatif dan juga bisa inspiratif bagi orang lain. ‘’Korek api bekas, jam tangan bekas yang sudah rusak

dan tidak bisa diperbaiki lagi, dan pokoknya segala macam barang logam yang sudah rusak, bisa menjadi barang kerajinan,’‘ kata Indaryanto ketika mengikuti pameran bertajuk Gelar Produk Industri Logam Jawa Tengah 2017, di Atrium Java Mall Semarang, Jumat (21/7). Jadilah barang-barang yang awalnya tidak berharga itu menjadi miniatur robot. Dari produk yang digelarnya juga

ada tokoh robot dalam film animasi Transformer yang digandrungi anak-anak era sekarang, gantungan kunci, gantungan tas, miniatur monumen, maupun ber bagai karya seni tiga dimensi lainnya. Kreativitas Indarto berbuah nilai ekonomi. Ka ryanya bisa dijual berkisar Rp 20.000 untuk gantungan kunci terbuat dari logam, hingga ratusan ribu rupiah untuk produk robot ataupun karya tiga dimensi lain nya, tergantung bentuk dan tingkat kesulitan

dalam membuatnya. ‘’Untuk pemasaran masih pasar lokal, dalam kota dan luar kota. Ya, dalam negerilah. Tetapi juga sering kalau ada teman pameran di luar kota, Jakarta misalnya, barang produksi saya diba wa untuk ikut dipamerkan. Di pameran itu, banyak juga

orang luar negeri yang datang lantas membeli untuk dibawa ke negaranya,’‘ kata Mas Ind, nama panggilannya, yang juga memiliki media pemasaran online di Lilogi27.Blogspot.Com. ■ stp-Ct

SULAP LIMBAH: Indaryanto ketika menunjukkan produknya berbagai macam suvenir kreatif dari limbah berbahan logam, pada pameran Gelar Produk Industri Logam Jawa Tengah 2017 di Atrium Java Mall Semarang, kemarin.■ Foto: Sucipto

Perajin Jateng Harus Mampu Bersaing SEMARANG-Industri kecil dan menengah (IKM) bidang industri logam di Jawa Tengah dituntut untuk bisa menguasai teknologi. Ini penting agar industri mikro dan kecil bidang industri berbahan baku logam mampu bersaing di pasar domestik maupun pasar internasional. Apalagi sebenarnya Jawa Tengah memiliki banyak industri logam potensial. ‘’Mau tidak mau, suka tidak suka, (IKM logam di Jateng, red) harus menguasai teknologi. Contohnya, salah satunya teknologi penguasaan komputer, misalnya, untuk membuat desain produk,’‘ kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jateng, M Arif Sambodo SE MSi, di sela-sela mengunjungi stan peserta, seusai membuka pameran industri logam bertajuk Gelar Produk Industri Logam Jawa Tengah 2017, kemarin, di Atrium Java Mall, Jalan MT Haryono, Peterongan, Semarang. Pameran berlangsung Jumat (21/7) sampai Minggu (23/7), diikuti 50 perajin logam dari berba-

mesin. Apalagi persentase pemakaian komponen lokal pada industri otomotif terus ditingkatkan. Ini menjadi peluang bagi IKM logam di Jateng untuk bisa memasok kebutuhan industri otomotif tersebut. ‘’Selama ini komunikasi dengan industri otomotif di Indonesia terus aktif. Local content seperti suku cadang, car plat, resin atau dashboard mobil, mereka (industri otomotif) ingin memenuhinya dengan produk lokal. Perusahaan besar sudah menengok agar para IKM bidang logam bisa memanfaatkan kebutuhan mereka para pabrikan. Ini adalah potensi pasar yang sangat besar bagi para IKM logam,’‘ ujar Arif.

TINJAU STAN: Kepala Disperindag Jateng M Arif Sambodo SE MSi (kiri) didampingi Kabid Industri Non Agro, Soehartono (tiga dari kiri), saat meninjau salah satu stan industri komponen mesin, pada pameran Gelar Produk Industri Logam Jawa Tengah 2017, kemarin. Pameran berlangsung hingga Minggu (23/7) di Atrium Java Mall, Semarang.■ Foto : Sucipto gai kota dan kabupaten di Jawa Tengah antara lain Semarang, Tegal, Klaten, Karanganyar, Purbalingga, Pati, Boyolali, Kudus, Jepara, Banyumas, dan Wonogiri. Menurut Arif Sambodo, hingga saat ini belum semua produk dari IKM logam Jawa Tengah mampu bersaing secara nasional. Di antaranya karena desainnya

dan kualitasnya relatif masih rendah. ‘’Oleh karenanya industri logam di Jawa Tengah perlu terus didorong dan dikembangkan agar bisa menghasilkan produk yang semakin baik dan meningkat desain maupun kualitasnya, sehingga mempunyai daya saing dan akses pasar yang lebih luas,’‘

kata Arif Sambodo didampingi Kabid Industri Non Agro, Soehartono. Selain pameran, Disperindag juga intensif memfasilitasi IKM logam agar memiliki akses dengan industri yang membutuhkan komponen terbuat dari logam. Di antaranya adalah industri otomotif untuk disuplai komponen

Pendangkalan di Pelabuhan Pekalongan Makin Parah PEKALONGAN-Pendangkalan di muara pelabuhan Kota Pekalongan yang terus meninggi berdampak pada tidak bisa masuknya kapal berukuran 100 GT lantaran takut kandas. Seorang nelayan, Suripto menuturkan pendangkalan di muara pelabuhan tersebut kemungkinan sudah mencapai 1,5 hingga 2 meter sehingga mengakibatkan sejumlah kapal kesulitan bersandar untuk membongkar hasil tangkapannya ke TPI. Jika nekat masuk, itupun harus ditarik dengan biaya yang tidak sedikit. Sebenarnya tahun lalu sempat ada pengerukan, namun pendangkalan relatif cepat. Saat ini kendala yang di-

hadapi para nelayan adalah tingkat sedimentasi muara sungai yang relatif tinggi sehingga kapal kesulitan keluar maupun masuk ke pelabuhan. “Kondisi itu sangat berpengaruh terhadap arus lalu lintas kapal ke dermaga maupun ke laut, sekaligus kondisi ini akan mempercepat kerusakan kapal maupun tambahan biaya karena kapal harus ditarik dengan tongkang. Dan juragan tidak ingin rugi,” katanya. Sementara itu Ketua TPI, Sugiyo mengatakan jika pendangkalan yang terjadi memang sudah parah. Setiap bulan diperkirakan terjadi pendangkalan sekitar 10 cm. Tingginya tingkat pendan-

gkalan lumpur tersebut karena muara merupakan tempat pertemuan antara arus dari sungai dengan laut sehingga sedimentasi seringkali terjadi di lokasi itu. Melihat kondisi itu, sebenarnya pembangunan pelabuhan onshore untuk Kota Pekalongan dinilai sangat mendesak. Karena bukan hanya mengatasi soal pendangkalan, sekaligus juga sebagai salah satu upaya mendukung industrialisasi perikanan dan mengembalikan kejayaan perikanan daerah. Jika pembangunan pelabuhan onshore (permanen di pantai) terwujud, praktis hal itu bisa menunjang pengembangan kawasan Minapolitan.■ K-28/Ct

Kendal Gelar Festival UMKM KENDAL-Guna memperkenalkan dan meningkatkan daya saing produk UMKM, Dinas Perindustrian, Koperasi dan UMK Kabupaten Kendal menggelar festival produk unggulan UMKM. Festival diikuti sekitar 60 stan yang merupakan perwakilan dari masing-masing kecamatan se-Kabupaten Kendal di alun-alun selama tiga hari yaitu JumatMinggu (21-23/7). Festival produk UMKM dibuka langsung oleh Bupati dr Mirna Annisa dan didampingi Forkompinda dan sejumlah pejabat terkait. Kepala Dinas Perindustrian, Koperasi, dan UKM, Sutiyono menjelaskan peserta berasal dari 20 kecamatan ditambah Hipmi, PKK, Paguyuban UMKM, Forum UMKM, dan gabungan organisasi wanita. Produk yang dipamerkan merupakan unggulan dari masing-masing kecamatan yang berkhas Kendal. Selain berupa makanan maupun minuman, juga produk kerajinan tangan. Dari festival itu bisa menjadi daya saing dari masing-masing kecamatan.

Kecama- tan melakukan seleksi dan dipilih produk unggulan terbaik dan diikutsertakan dalam festival. Kegiatan ini

bertujuan meningkatkan daya saing produk khas Kabupaten Kendal. ■ Mar-Ct

TINJAU: Bupati Kendal Mirna Annisa meninjau stan UMKM.■ Foto: Agus Umar

■ Program KITE Sementara untuk produk kerajinan logam, Disperindag Jateng berupaya memanfaatkan program KITE (Kemudahan Impor Tujuan Ekspor) yang mulai diterapkan oleh Dirjen IKM Kementeri a n K o p erasi dan UKM. Program K I T E merupakan fasil i t a s kemudahan bagi perajin temb a g a

untuk mendapatkan bahan baku impor, dengan diberikan insentif berupa pembebasan bea cukai dan Pajak Penambahan Nilai (PPN) Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM). Dengan demikian IKM logam bisa mendapatkan bahan baku tembaga impor tanpa prosedur sulit dan dengan harga murah, agar bisa berproduksi dan bisa bersaing memasarkan produknya di pasar internasional (ekspor). Dari pantauan Wawasan, ratarata stan IKM di pameran tersebut menampilkan berbagai produk unik dan menarik hasil kreativitas para peserta. Mulai produk-produk permesinan meliputi pompa air, alat pertukangan ada cangkul, sabit, golok, alat rumah tangga ada panci, wajan dan lainnya, kerajinan tangan untuk suvenir meliputi hiasan wayang, sampai kebutuhan otomotif meliputi knalpot dari Purbalingga, dan stan sepeda motor. ■ stp-Ct


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Tanaman Padi Petani Diserang Wereng UNGARAN - Hama wereng mulai menyerang tanaman padi petani di sejumlah wilayah kecamatan di Kabupaten Semarang. Oleh karena itu, para petani diimbau untuk mewaspadai munculnya serangan hama wereng agar tidak gagal panen. Kabid Pertanian Dinas Pertanian Perikanan dan Pangan Kabupaten Semarang, Fadjar Eko Prijono mengatakan, pada musim kemarau basah seperti saat ini berpotensi munculnya hama wereng dan tikus. Sehingga petani perlu mewaspadai serangan hama pengganggu tanaman tersebut agar tidak mengalami gagal panen. “Saat ini banyak muncul serangan wereng di wilayah Jawa Tengah, termasuk Kabupaten Semarang karena berbatasan langsung dengan Kabupaten Boyolali. Adanya serangan hama wereng harus diwaspadai oleh petani, karena bisa mengakibatkan gagal panen,“ jelasnya, Jumat (21/7). Menurut Fadjar, selama ini Boyolali dikenal sebagai daerah endemis hama wereng. Untuk mengantisipasi penyebaran hama wereng ke Kabupaten Semarang, dinas pertanian sudah melakukan upaya pencegahan dengan menyiapkan obat pembasmi wereng yang didistribusikan ke petani. Sehingga ketika ada serangan hama wereng, petani bisa langsung mengatasi. “Kita sudah terima laporan adanya serangan hama wereng di wilayah kecamatan Suruh, Pabelan, Bringin, Susukan, dan Banyubiru. Tapi alhamdulilah sampai hari ini belum sampai ada yang puso, karena bisa langsung dikendalikan,“ ungkapnya. Fadjar menjelaskan, serangan hama wereng bisa mengakibatkan puso bila tidak segera diatasi. Sebab dalam waktu singkat hama wereng bisa merusak tanaman padi. “Kalau tidak segera ditanggulangi, dalam waktu tiga hari tanaman padi bisa habis dimakan wereng,“ ujarnya. Selain penggunaan obat pembasmi wereng, Fadjar mengimbau petani menanam bibit padi dengan varietas tahan wereng seperti Inpari. Namun varietas tersebut kurang disukai oleh petani. “Karena varietas itu tidak disukai pasar, yang disukai itu IR64. Tidak hanya padi, wereng juga menyerang tanaman ketan,“ terangnya.■ rbd-Yn

Ditemukan 5 Model Pendidikan Agama SALATIGA - Meskipun memiliki regulasi yang kuat, model layanan pendidikan pada masing-masing satuan pendidikan khususnya tingkat SMA ternyata beragam. Setidaknya, ditemukan lima model layanan pendidikan agama. Hal tersebut merupakan hasil penelitian Balai Penelitian dan Pengembangan Agama Semarang (BLAS) tentang pendidikan damai melalui pendidikan agama pada SMA di daerah Pasca Konflik. Hal ini pula menjadi bahan pemikiran disampaikan Dr Aji Sofanudin MSi, Peneliti pada BLAS di tengah agenda Seminar Hasil Penelitian di Hotel Laras Asri Salatiga, Jumat (21/7). Ada pun empat topik penelitian yang diseminarkan yakni, Pendidikan Damai Melalui Pendidikan Agama pada SMA, Nilai-nilai Pendidikan dalam Manuskrip Keagamaan, Penguatan Nilai-nilai Kebangsaan bagi Lembaga Keagamaan, serta Pendidikan Agama pada Daerah Terpencil. Ada pun lima model pendidikan agama disebutkan Dr Aji Sofanudin MSi yakni model biasa, model paralel, model gabungan, model individual, dan model nunutan. “Model pembelajaran biasa, dimaksud sebagai pembelajaran pendidikan agama yang tersusun berdasarkan jadwal kelas. Masing-masing rombongan belajar atau kelas belajar di kelas masing-masing sesuai jadwal yang telah disusun,” kata Aji Sofanudin, kemarin. Model pembelajaran Pendidikan Agama Islam disebutkannya disusun sesuai dengan kebijakan dari sekolah atau merupakan tugas dari Waka Kurikulum. Sedangkan model pembelajaran agama dengan pola paralel adalah, pembelajaran agama yang dilakukan dengan menggabungkan beberapa rombongan belajar dalam satu kelas pembelajaran. Hal ini dilakukan karena jumlah siswa yang belajar sedikit sehingga digabung seluruh kelas. “Sebagai contoh model ini dilakukan pada pembelajaran agama Katholik dilakukan setiap hari Jumat dan dilaksanakan dalam salah satu kelas yang ada di SMA Negeri 1 Sambas,” ujarnya. Ketiga, lanjut Aji, model pembelajaran agama dengan pola gabungan. Model ini di beberapa sekolah acap kali menyelenggarakan pendidikan agama di luar sekolah. Pembelajaran agama dilakukan di luar sekolah. Hal ini misalnya pembelajaran agama Kristen yang merupkaan gabungan antara SMA Negeri 1 Sambas dan SMA Negeri 2 Sambas yang dilaksanakan di sebuah gereja tepatnya Gereja GKKB Kabupaten Sambas. “Model pembelajaran agama dengan pola individu, yakni pembelajaran agama dilakukan secara mandiri yang antara guru dan siswa. Pembelajaran ini bersifat fleksibel karena semacam privat pribadi yang diselenggarakan di rumah siswa,” sebutnya. Ia mencontohkan, kasus siswa beragama Hindu pada yang dilaksanakan di rumah yang bersangkutan. Nilai pendidikan agama Hindu akan diberikan oleh guru agama kepada pihak sekolah. Terakhir, model pembelajaran agama dengan pola mendompleng atau nunutan. Dengan model ini pembelajaran agama yang dilakukan dengan mengikuti pada pembelajaran agama yang lain. Pada siswa beragama Konghucu di SMA Negeri 1 Sambas mereka mengikuti pembelajaran agama Katholik yang ada sekolah.■ rna-Yn

PKL Bandungan Ditertibkan BANDUNGAN - Pe-tugas Satpol PP Jumat (21/7) kemarin menertibkan ratusan pedagang di kawasan Bandungan yang berjualan di tempat-tempat larangan bagi PKL. “Hampir setiap hari kita terjunkan tim untuk melakukan penertiban dalam rangka penegakan perda dan keputusan kepala daerah. Kita fokus ke tiga wilayah kecamatan yang menjadi pilot project, yakni Ungaran, Bandungan dan Ambarawa,“ ungkap Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Semarang, Tajudin Noor, Jumat (21/7). Tajudin mengatakan, untuk melakukan pengawasan dan penertiban setiap hari sudah ada jadwal piket dengan mengatur jam kerja tim yang terlibat penertiban. “Anggota Satpol PP tidak hanya piket di kantor saja. Tapi mereka kita terjunkan untuk berpatroli dan menempati pos-pos yang telah ditentukan, terutama di tempat-tempat yang selama ini banyak ditemukan pelanggaran,“ jelasnya. Tajudin mengungkapkan, ada ratusan PKL di Bandungan yang ditertibkan, Jumat (21/7). PKL tersebut belum termasuk puluhan pedagang sayur dan bunga yang berjualan hingga menempati badan jalan sekitar Pasar Bandungan. “Saat penert-

PENERTIBAN : Petugas Satpol PP Kabupaten Semarang menertibkan para pedagang di Bandungan yang berjualan di tempat-tempat larangan, Jumat (21/7). ■ Foto : Rusmanto Budhi iban kita juga mendata dan mengimbau para pedagang agar tidak berjualan di tempat yang mengganggu fasilitas publik. Kita berharap adanya penertiban setiap hari bisa memberi efek jera kepada masyarakat,“ tandasnya. Tajudin mengaku sudah menginstruksikan anggota Satpol PP agar profesional tetapi humanis saat menegakkan Perda. Karena para pedagang

berjualan untuk memenuhi kebutuhan. “Tidak ada tindakan kekerasan, saya minta santun saat melakukan penegakan Perda. Sekali, dua kali mungkin hanya diingatkan, tapi kalau berulang kali berjualan di tempat yang mengganggu fasilitas umum kita tindak tegas, kita sita sementara dagagannya,“ tegasnya. Koordinator Penertiban Satpol PP Kabupaten Semarang,

Joko S menambahkan sasaran penertiban tidak hanya PKL yang berjualan di tempat-tempat larangan yang diatur dalam Perda. Namun pihaknya juga melakukan razia pengemis, gelandangan dan orang telantar (PGOT). “Kita mendapati tiga PGOT di Langensari, Wujil dan Bandungan. Mereka kita bawa untuk didata kemudian direhabilitasi di daerah Sikawul Ungaran,“ imbuhnya.■ rbd-Yn

■ Persetujuan Raperda e-Govermance Tarik Ulur

Judul Raperda Jadi Perdebatan UNGARAN - Rapat paripurna DPRD Kabupaten Semarang dengan agenda persetujuan enam rancangan peraturan daerah (Raperda) kemarin sempat terjadi tarik ulur. Ini terjadi terutama saat memintakan persetujuan Raperda tentang Penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik. Perdebatan antara anggota dewan dan sesama anggota Pansus IX yang membahas Raperda tersebut terjadi karena sistem pemerintahan di Indonesia bukan berbasis online melainkan presidensial. Anggota dewan, Munir mengungkapkan, pada ketentuan umum angka 13 semula disebutkan e-govermance adalah penggunaan teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan efisiensi, efektifitas, transparansi dan akuntabilitas layanan pemerintahan. Kemudian disempurnakan menjadi sistem pemerintahan berbasis elektronik. “Saya kurang sependapat, karena ada kata-kata sistem pemerintahan berbasis elektronik. Saya kira sistem pemerintahan adalah mekanisme pengelolaan pemerintahan lebih luas pengertiannya, sehingga saya usul dikembalikan konsep awal,“ ujarnya saat interupsi. Menurut Munir, bila tetap menggunakan sistem pemerintahan maka penjelasannya juga harus ditambahkan sistem pemerintahaan yang menggunakan tek-

nologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan efisiensi, efektifitas, transparansi dan akuntabilitas layanan pemerintahan. Anggota DPRD lainnnya, The Hok Hiong menyatakan kalimat sistem pemerintahan berbasis elektronik itu bisa menjadi rancu. Sehingga perlu disesuaikan agar tidak membingungkan. “Sistem pemerintahan kita bukan berbasis elektronik. Kalau memang tidak ada kata lain yang menerangkan e-govermance sebaiknya tetap pakai e-govermance,“ tandasnya. Anggota Pansus IX, Nafis Munandar menyatakan istilah egovermance bukan bahasa baku. Saat pansus konsultasi ke Kemenkominfo sudah dijelaskan ketika menggunakan kata egovermance artinya pemerintahan elektronik. “Yang paling tepat seharusnya govermance elektronic system, saya kira kalau dibahasaindonesiakan sistem pemerintahan berbasis elektronik. Sesuai arahan saat konsultasi ke Kemenkominfo dan kesepakatan dalam pansus menggunakan yang paling mendekati,“ ujarnya. Menurut Nafis, sistem pemerintahan berbasis elektronik sudah tepat. Sebab bila diubah menimbulkan perubahan pada

pasal per pasal. “Tentu ini memerlukan pembahasan pansus lagi, kecuali ada perpanjangan waktu untuk pansus dan kunjungan lagi ke Boyolali. Tidak tabu kalau paripurna memutuskan pansus ditambahi waktunya,“ tukasnya. ■ Minta Maaf Wakil Ketua Pansus IX, Bondan Marutohening menyampaikan permohonan maaf bila tidak cermat dalam menentukan katakata untuk judul Raperda. Seharusnya memang ada penataan kata-kata mulai dari judul dan lainnya yang lebih tepat lagi. “Kalau saya, ini saya lebih pada kealpaan kami. Seperti yang disampaikan Pak Munir dan Pak The Hok, ketika ngomong sistem pemerintahan akan berbeda arti-

nya,“ katanya. Bondan mengusulkan judul raperda adalah sistem penyelenggaraan pemerintah berbasis elektronik. Sedangkan di ketentuan umum ditambahkan juga sistem penyelenggaraan pemerintah. “Sekali lagi kami mohon maaf, memang perlu kita koreksi lagi judul dan isinya. Tidak perlu diperpanjang dengan pansus lagi karena paripurna forum tertinggi untuk pengambilan keputusan DPRD, sehingga di paripurna bisa ditetapkan ketika sudah disetujui,“ tandasnya. Ketua Pansus IX, Joko Sriyono menjelaskan, e-govermance adalah bahasa asing sehingga diganti menggunakan bahasa Indonesia agar masyarakat paham. Intinya penyelenggaraan pemerintahan berbasis elektronik. ■ rbd-Yn

PARIPURNA DPRD : Paripurna DPRD Kabupaten Semarang beragendakan persetujuan enam Raperda, Jumat (21/7).■ Foto : Rusmanto Budhi

26 Peserta BPJS ■ Kantongi Rekam Jejak Penyedia Jasa Proyek RSUD Ketenagakerjaan Alami Cacat Dewan Pengawas Meragukan

UNGARAN- Sebanyak 26 peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami disabilitas atau cacat akibat kecelakaan kerja mendapat pendampingan berkelanjutan dari BPJS Ketenagakerjaan. Pendampingan itu dilakukan untuk memulihkan kondisi psikologis dan semangatnya dalam menjalani hidup. Case Manager BPJS Ketenagakerjaan Cabang Ungaran, Elia Kustantini mengatakan, pendampingan berkelanjutan tidak hanya dilakukan kepada peserta yang mengalami kerja tetapi juga kepada keluarga dan dokter yang menangani. Pendampingan dilakukan sejak penanganan di rumah sakit agar bisa mendapatkan tindakan medis yang tepat. ‘’Selain pendampingan di rumah sakit, fungsi case manager mendampingi ketika peserta berada di rumah guna memulihkann semangatnya. Karena biasanya psikologis yang bersangkutan turun ketika sudah cacat, termasuk psikologis keluarganya,’‘ jelasnya, Kamis (20/7). Elia mengungkapkan, tiga orang dari 26 peserta tersebut tidak bisa kembali bekerja. Sebab satu di antaranya meninggal dunia dan dua orang lainnya mengalami cacat mental. ‘’Kita juga sosialisasikan tentang penyakit akibat kerja (PAK) lantaran di tempat kerja banyak ditemukan PAK yang menimbulkan penyakit bukan kecelakaan yang berdampak cacat fisik. Misalnya di pabrik garmen saat pertama kali masuk sehat setelah tiga tahun bekerja mulai batuk-batuk, setelah didiagnosa terkena penyakit bronkopneumonia atau bronchitis akut,’‘ ungkapnya. Menurutnya, penyakit semacam itu sebenarnya ditangani BPJS Kesehatan. Tapi bila sakitnya akibat PAK, BPJS Ketenagakerjaan akan menurunkan tim untuk menganalisis apakah sakitnya berkaitan dengan pekerjaan atau tidak. ‘’Kalau ternyata peserta terdampak lingkungan kerja untuk pembiayaan pemulihannya bisa ditanggung BPJS Ketenagakerjaan, bukan BPJS Kesehatan,’‘ ujarnya. Elia menjelaskan, ada lima faktor penyebab PAK, yakni faktor biologi, fisika, kimia, ergonomi, dan faktor psikososial. ‘’Kalau si pasien tadi terkait dengan salah satu faktor tersebut bisa diakukan kasus PAK,’‘ katanya.■ rbd/SR

SALATIGA - Dewan Pengawas (DP) Sri Mulyono meragukan kemampuan tiga rekan tergabung dalam kerja sama operasional (KSO) atau kemitraan pemenang lelang pengerjaan Gedung Pelayanan Penunjang RSUD Salatiga. Pasalnya, sebagai pihak pengawas RS milik Pemkot Salatiga Mulyono telah “melacak” serta mendapatkan data terkait rekam jejak rekanan/penyedia jasa yang bakal menggarap gedung dengan pagu Rp 21,6 miliiar tersebut. Penjelasan ini disampaikan Sri Mulyono kepada Wawasan saat meninjau kesiapan rekanan pemenang lelang proyek Gedung Pelayanan Penunjang RSUD Salatiga tersebut, Jumat (21/7). Seperti diketahui, RSUD Salatiga saat ini kembali membangun Gedung Pelayanan Penunjang RSUD Salatiga. Gedung ini selain berisikan fasilitas rawat inap juga terdapat beberapa penunjang seperti Isntalasi Radiologi. Dalam perjalan lelang melalui ULP, terdapat tiga nama rekanan tergabung dalam kemitraan yang

dinyatakan menang dengan penawaran sekitar Rp 18,2 miliar. Tiga rekanan tergabung dalam kemitraan atau KSO itu adalah PT Duta Mas Indah, PT Chimerder 777 dan PT Artadinata AzZahra Sejahtera. Disampaikan Mulyono yang juga berprofesi sebagai Advokat terebut bahwa, adanya pengalaman kejadian gedung VIP empat lantai yang diputus kontrak berujung mangkrak saat ini setidaknya menjadi pelajaran bagi penyedia anggaran serta pejabat pembuat komitmen (PPKom). “Saya pribadi sangat atensi terhadap pelaksana proyek dan benar-benar wanti-wanti untuk berhati-hati. Adanya proyek sempat mangkrak kita sebut saja Gedung VIP empat lantai yang diputus kontrak kemarin jangan sampai terulang lagi. Karena bagaimana pun, jika itu kembali terjadi akan menambah rentetan kerugian bagi RSUD Salatiga,” kata Sri Mulyono, kemarin siang. Kerugian yang ia maksud adalah, pelayanan kepada masyarakat tersendat bahkan tertunda. Bagaimana pun, disebutkan-

nya ia telah mengantongi rekam jejak penyedia jasa yang akan membangun Gedung Pelayanan Penunjang RSUD Salatiga tersebut. ■ Dikawal Kejari Sementara, PPKom kegiatan pembangunan Gedung Pelayanan Penunjang RSUD Salatiga Leonardo ditemui Wawasan Jumat (21/7) menandaskan, sejak penetapan tanggal 6 Juli dilanjut sanggahan selama lima hari dan pada akhirnya dokumen sampai ke tangannya tanggal 12 Juli hingga dibuatkan SPPJ tanggal 13 Juli 2017 lalu, berharap besar tidak ada kendala dalam pelaksanaannya. Dalam kontraknya, penyedia jasa tergabung dalam KSO tersebut akan mengerjakan struktur, arsitektur mekanikal elektrik (ME). Pihaknya juga mendapatkan wejagangan dari TP4D Kejaksaan Negeri (Kejari) Salatiga untuk tetap bekerja sesuai regulasi yang ada. Terpisah, penyedia anggaran yang juga Direktur RSUD Salatiga dr Agus Sunaryo kepada Wa-

Sri Mulyono wasan ditemui di ruang kerjanya kemarin seraca singkat menyebut pihaknya sengaja memutus komunikasi dengan siapa pun. Hal ini diakui dr Agus Sunaryo sebagaI upaya tidak ingin mengesankan ada intervensi dalam proses pembangunannya. “Sebagai pengguna anggaran saya tidak ingin melakukan intervensi dan biar TP4D Kejari Salatiga yang mengawal. Sehingga upaya dalam pelaksanaannya tetap pada track dan regulasi yang ada,” pungkas dr Agus.■ rna-Yn


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Koramil Wonosalam Bangun Jamban Sehat DEMAK - Berangkat dari semangat menggiatkan pola hidup bersih dan sehat, Koramil 03/Wonosalam kembali membangun jamban sehat untuk membantu warga miskin. Mbah Tuminah (65) adalah warga Desa Pilangrejo Kecamatan Wonosalam yang beruntung mendapatkan bantuan tersebut langsung dari Danramil Wonosalam Kapten Inf Donny Velix dan jajarannya. “Program jambanisasi adalah program pemberian bantuan jamban bagi warga miskin yang merupakan rangkaian kegiatan Karya Bhakti TNI semester I serta implementasi program TNI manunggal rakyat,” ujarnya, Kamis (20/7). Lebih lanjut disampaikan, pembuatan jamban bagi warga miskin sebetulnya bukan hanya di wilayah Wonosalam. Namun dilaksanakan juga di setiap Koramil Jajaran yang berada di wilayah Kodim 0716/Demak. Sebab menjadi salah satu tugas TNI adalah mendukung program pembangunan pemerintah, termasuk di dalamnya membangun SDM berkualitas lewat pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dan lingkungan yang bersih dan sehat. “Semoga bantuan jamban sehat yang kami berikan dapat membantu warga yang membutuhkan,” ujarnya. Danramil Donny Velix juga berpesan agar Mbah Tuminah senantiasa menjaga kebersihan dan merawat jamban dengan baik. Karena selain memberikan manfaat kepada masyarakat, program karya bhakti dimaksudkan pula menghidupkan kembali semangat gotongroyong sehingga berimbas semakin kokohnya persatuan. Di sisi lain Kades Pilangrejo Tugiman menyambut baik program bantuan pembuatan jamban khusus untuk warga kurang mampu. Berharap bantuan serupa tidak hanya berhenti pada Mbah Tuminah, namun berkembang pada warga miskin lainnya. Sehingga tercipta lingkungan deengan sanitasi sehat.■ ssi-Yn

PERIKSA TIKET : Petugas ASDP dan Pelabuhan Kendal memeriksa tiket, sebelum mereka masuk kapal.■ Foto : Agus Umar

■ Antisipasi Penumpang Ilegal

Tiket Diperiksa 3 Lapis BANGUN JAMBAN : Seorang anggota Koramil 03/Wonosalam saat membantu membangun jamban sehat untuk Mbah Tuminah, warga kurang mampu Desa Pilangrejo.■ Foto : sari jati

Bangun Daerah Terpencil dengan Optimalisasi Program KB DEMAK - Banyak program kerja pemerintah diselaraskan nawacita agenda prioritas pemerintahan Jokowi - JK demi terwujudnya NKRI tangguh berpenduduk makmur sejahtera. Termasuk di dalamnya optimalisasi kembali program keluarga berencana (KB), dengan target terwujudnya keluarga berkualitas. Pada acara Pembinaan dan Fasilitasi Kampung KB dalam Rangka Mewujudkan Keluarga Berkualitas, Kepala Dinpermasdes P2KB Kabupaten Demak Drs HM Ridwan menyampaikan, pembentukan Kampung KB dimaksudkan sebagai implementasi Program Nawacita Presiden Jokowi ke 3, 5 dan 8. Bahwa dengan melaksanakan program KB akan terwujud keluarga berkualitas yang merupakan pondasi kokoh tegaknya NKRI. “Namun demikian, program KB bukan semata tanggung jawab organisasi perangkat daerah (OPD) yang berkenaan dengan KB, namun ada pula peranserta OPD lain karena untuk memfungsikan kembali delapan fungsi keluarga sifatnya lintas sektoral,” ujarnya, Rabu (20/7). Kampung KB, lanjutnya, menyasar daerah pinggiran atau terpencil dengan angka metode KB jangka panjang (MKJP) rendah, tingkat pemahaman dan keikutsertaan KB rendah, serta masih tingginya angka kematian ibu dan anak (KIA). Sejauh ini, lanjut Kabid Pengendalian Penduduk Pergerakan dan Penyuluhan H Soekardjo SKM MKes, telah terbentuk tiga kampung KB di Kabupaten Demak yang berada di Desa Brakas Kecamatan Dempet, Wonosari Bonang dan Pundenarum Karangawen. Sedangkan 2017 ini ditargetkan terbentuk 14 kampung KB baru tersebar di 14 kecamatan. Oleh karena keterbatasan Petugas Penyuluh Lapangan (PL) KB, yakni 38 orang yang harus membawahi 249 desa dan kelurahan, maka untuk memaksimalkan sosialiasasi program KB dan meningkatkan keikutsertaan aseptor KB, merangkul Forum Antar Umat Beragama Peduli Kependudukan serta Koalisi Kependudulan untuk pembangunan Kabupaten Demak. “Di samping tentunya para kader Pembina Pembantu KB Desa (PPKBD) total sejumlah 249 orang dan 1.300 SubPPKBD tingkat RW,” imbuh Kasi KIE Ahmad Kamal. Sementara KH Masykuri Abdullah dari Forum Kerukunan Antar Umat Beragama menyampaikan, dalam Islam tidak ada larangan menikah muda. Tapi Islam memikirkan kesejahteraan psikologi dan ekonomi para pelaku pernilahan dini. ■ ssi-Yn

KENDAL - Untuk mengantisipasi penumpang gelap yang naik Kapal Kali Bodri jurusan Kendal-Kumai, Petugas Pelabuhan memperketat pemeriksaan terhadap tiket penumpang. Bahkan pemeriksaan tiket dilakukan sampai tiga lapis, mulai dari pintu masuk pelabuhan, keluar dan saat masuk kapal, Jumat (21/7). Petugas gabungan terdiri atas Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjung Emas Semarang, Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Jepara Perwakilan Kendal, UPTD Pelabuhan Tanjung Kendal, dan Sat Pol Air Polres Kendal memeriksa satu persatu tiket yang dibawa penumpang.

Salah seorang penumpang, Ruslan (46) dari Banyumas mengatakan, dirinya bersama keluarganya baru balik ke Kalimantan untuk menggarap perkebunan. Dikatakan, dirinya memilih kembali ke Kalimantan lewat Pelabuhan Kendal karena lokasinya lebih dekat. “Saya mengajak keluarga sekalian ada enam orang

yang ikut kembali kesana,” ujarnya. Dirinya mengaku diperiksa tiketnya sampai tiga kali yaitu mulai dari pintu masuk pelabuhan, keluar dan saat masuk kapal. Kepala UPTD Pelabuhan Penyeberangan Tanjung Kendal, Andi Rahmat, mengatakan, jumlah penumpang yang berangkat ke Kumai tercatat sebanyak 636 penumpang. KMP Kalibodri juga membawa 12 truk besar, dua truk sedang, 11 mobil, dan delapan sepeda motor. ‘’Kami perkirakan pada pelayaran Senin 24 Juli mendatang juga mencapai 600 penumpang,’’ katanya. Supervisor ASDP Indonesia Ferry Cabang Jepara Perwakilan Kendal, Ismit Abdul Manan, mengatakan, pemeriksaan ketat

itu untuk mencegah terjadinya penumpang gelap. Sebab, pada pelayaran Sabtu (15/7) dan Selasa (18/7), puluhan penumpang tidak bertiket naik ke atas kapal. ‘’Selain menunjukkan tiket, penumpang kami minta menunjukkan kartu identitas. Pemeriksaan ini demi keamanan pelayaran,’’ terangnya. Dia mengatakan, antusias penumpang kapal tujuan Kumai dari Kendal tahun ini sangat luar biasa. ASDP siap menambah kapal jika pemerintah daerah menginginkan. ‘’Kami sebagai ASDP siap jika pemerintah menghendaki ada penambahan kapal yang membawa penumpang ke Kumai,’’ tambah dia.■ Mar-Yn

PLN Suplai Rp 2,5 M Perbulan ke Pemkab GROBOGAN - Sektor penerangan yang dikelola perusahaan listrik negara setiap bulan menyumbang Rp 2,5 miliar kepada pemerintah Kabupaten Grobogan. Dana yang diserahkan merupakan pajak penerangan yang berhasil di kumpulkan dari masyarakat ketika melakukan pembayaran listrik ke perusahaan listrik negara (PLN). Manajer Area PLN Demak, Mundakir kepada Wawasan, Jumat (21/7) menjelaskan, dari 360.000 pelanggan yang terlayani tiga rayon yakni rayon Teguwanu, Purwodadi dan Wirosari, PLN mampu mengumpulkan dana pajak penerangan Rp 2,5 miliar atau

sekitar Rp 30 miliar pertahun. “Setiap bulan kita serahkan pajak penerangan kepada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) sebesar Rp 2,5 miliar. Kadang segitu kadang juga kurang. Itu tergantung dari ketertiban masyarakat membayar listik kan pungutan pajak penerangan jalan dipungut bersamaan pembayaran rekening listrik,” ungkapnya. Uang yang diserahkan, urai dia, merupakan salahsatu point pemasukan dari sektor penerangan jalan. “Jadi beda antara pajak penerangan dengan tanggung jawab pemasangan penerangan jalan. Pajak penerangan jalan uang yang

dibayarkan masyarakat melalui PLN itu uang rakyat, terus diserahkan kepada pemerintah daerah lewat DPKAD, sedang pembangunan penerangan jalan itu tanggung jawab Pemkab jika dulu Dinas Ciptakarya. Jadi jika minta tambahan lampu jalan ya ke Pemda bukan ke PLN,” urainya. Di wilayah Kabupaten Grobogan, saat ini terus menjadi sasaran peningkatan investasi. Salah satunya, rencana pembanguna pabrik semen di desa Sugihmanik, Kecamatan Tanggung- harjo. “Untuk suplai listrik kita sudah siap. Kebutuhan listrik 50 mega volt amper atau setara dengan kebutuhan seluruh

warga Grobogan. Ini merupakan kebutuhan listrik terbesar. Jika dua industri lainya yakni Mavindo hanya sekitar 2,5 mva dan Pungkok pabrik tas dari Korea hanya sekitar 1,5 mva,” uraia. Joko Susilo Menejer Transaksi Energi, menjelaskan, kendati ada dua sumber listrik yakni Kedung Ombo dan Bendung Klambu, namun suplai listrik di Kabupaten Grobogan, saat ini harus di suplai dari daerah lain. “Dua sumber listrik yakni Kedung Ombo yang dikelola PT Indonesia Power dan Klambu menghasilkan listrik dalam jumlah kecil,” ungkapnya.■ lek-Yn

■ Pembebasan Lahan Tol Ditarget Selesai Agustus

Sempat Terjadi Kesalahan Pembayaran KENDAL - Meski melewati lika-liku yang cukup panjang dan melelahkan, namun progres pembebasan lahan untuk pembangunan jalan tol Batang-Semarang terus meningkat. Dari angka sekitar 50 persen sebelum Lebaran kini sudah mencapai 89 persen. Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kendal Herry Fathurrachman kepada wartawan, kemarin. “Saat ini untuk pembebasan lahan tol yang sudah dibayar mencapai 89 persen,” katanya. Menurut Herry memang banyak problem yang dihadapi panitia dalam pembebasan yang cukup rumit yaitu pembebasan lahan di Desa Sumbersari Kecamatan Ngampel. Dikatakan, memang sempat terjadi kesalahan data di desa tersebut sehingga sempat terjadi kesalahan pembayaran. Dijelaskan, kesalahan data tersebut untuk tanah desa yang terkena dampak tol sebesar 2,3 hektar namun data yang berada di

panitia mencapai 7,8 hektar. “Akibat dari itu sempat terjadi kesalahan pembayaran lebih dari Rp 20 miliar,” ujarnya. Menurut Herry, meski sempat terjadi salah pembayaran namun tidak sampai terjadi kerugian negara pasalnya, langsung dilakukan pembenaran. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dari Kementrian PUPR, Tendi Hardiyanto mengatakan, saat ini pembebasan lahan yang sudah dilakukan cukup tinggi diatas 87 persen. ■ Syarat Adiministrasi Menurutnya kendala yang dihadapi panitia pembebasan lahan yaitu karena syarat administrasi atau surat kelengkapan warga terkait bukti kepemilikan lahan banyak yang kurang sehingga belum terbayarkan. “Yang lahannya belum bisa dibebaskan karena masyarakat belum siap administrasinya,” ujar Tendi. Dikatakan, sejumlah lahan yang belum dibebaskan loka-

sinya tersebar pihaknya menargetkan pembebasan lahan bisa selesai bulan Agustus mendatang. Saat ditanya terkait kelebihan pembayaran di Desa Sumbersari Kecamatan Ngampel pihaknya membenarkan memang ada kejadian itu. Namun pihaknya langsung melakukan pengukuran ulang tanah desa yang Terdampak tol. “Dari situ diketahui pasti jumlah tanahnya, sehingga kelebihan bayarnya langsung ditarik kembali. Sehingga masalah ini sudah selesai,” ujarnya. Sementara Desa Sumbersari Kecamatan Ngampel Jarwo saat dimintai keterangan melalui telepon selulernya mengatakan, dirinya tidak pernah menerima uang pembayaran tersebut. Saat dilakukan serah terima secara simbolis itu sampai saat ini pihaknya belum pernah melihat buku tabungan itu apalagi melihat uangnya. “Apalagi mencairkan uang itu harus ada izin gubernur juga,” katanya. ■ Mar-Yn

DIKEBUT : Pembangunan jalan tol di Desa Protomulyo Kecamatan Kaliwungu Selatan Dikebut. ■ Foto : Agus Umar


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Gempa 6,7 SR, Wisatawan Percepat Liburan WISATAWAN yang putus asa meninggalkan resor di Turki dan Yunani, kemarin, mempersingkat liburannya menyusul gempa mematikan skala 6,7 SR yang menewaskan dua orang dan memaksa puluhan ribu orang tidur di luar rumah. Laman Daily Mail, Jumat (21/7), melansir kerumunan besar terlihat di Bandara Internasional Kos saat para wisatawan mencoba meninggalkan pulau di Yunani itu. Banyak yang berbaring di tanah dengan barang bawaan mereka di luar terminal. Dua orang tewas dan ratusan lainnya cedera setelah gempa kuat melanda pantai Turki pada malam hari, dan memicu tsunami yang melanda resor di Laut Mediterania dan Laut Aegea, serta merusak bangunan di wilayah tersebut. Pusat gempa berkekuatan 6,7 SR itu lepas dari Bodrum, Turki barat daya, dengan pantai Aegea dan pulau liburan Yunani termasuk

Kos dan Rhodes yang paling parah terkena dampaknya. Kementerian Luar Negeri menginstruksikan pengunjung untuk menyadari kemungkinan gempa susulan. Saat gempa terjadi, tamu hotel banyak yang ketakutan dan beberapa bahkan melompat dari balkon berlarian menuju ke tempat yang lebih tinggi saat gelombang tsunami melanda resor pantai, membanjiri bar dan restoran. Banyak mobil dan perahu terserak di jalan-jalan tengah ke kota. Di pulau Kos, di mana keadaan darurat

telah diumumkan, dua wisatawan yakni seorang laki-laki berusia 22 tahun dari Swedia, dan seseorang berusia 39 tahun dari Turki terbunuh setelah langit-langit di sebuah bar ambruk, saat banyak tamu. Jutaan orang dari Inggris, kemarin, banyak yang akan berangkat berlibur ke wilayah-wilayah tersebut. Namun berakhir kecewa dan kehilangan uang setelah perusahaan perjalanan menolak untuk mengembalikan uang perjalanan ke Yunani dan Turki menyusul gempa dahsyat. ■ Ct

Krisis Al-Aqsa, Banyak Negara Kecam Israel YERUSALEM–Ketegangan antara warga Palestina dan aparat Israel di komplek Al-Aqsa turut menarik perhatian masyarakat internasional. Banyak negara yang mendesak dikembalikannya status quo dan pemberian hak umat Islam dan Yahudi untuk berkunjung ke masjid. Warga Palestina menolak untuk salat di dalam Masjid Al Aqsa setelah Israel memasang alat keamanan baru usai serangan 14 Juli lalu, saat tiga warga Palestina sempat menembak mati dua penjaga keamanan Is-

rael. Situs suci yang terdiri dari Masjid Al Aqsa dan Dome of the Rock merupakan situs tersuci ketiga bagi umat Islam setelah Mekah dan Madinah. Namun situs ini juga meru-

pakan bangunan penting bagi kaum Yahudi. Pemerintah negara-negara di dunia telah menyatakan keprihatinan dengan meminta Israel dan Yordania untuk melakukan upaya meredakan ketegangan. Dilansir AlJazeera, berbagai negara yang mengecam Israel yakni Turki, Lebanon, Amerika Serikat, dan Uni Eropa. Selain pihak-pihak tersebut, beberapa negara lainnya juga turut menyuarakan kecaman serta keprihatinan, antara lain Yordania, Mesir, Arab Saudi

dan Afrika Selatan. Warga Palestina melakukan salat Jumat di jalan-jalan untuk memprotes langkah militer Israel memperketat akses ke Masjid Al Aqsa, di kawasan Kota Lama Jerusalem. Kemarin, militer Israel meningkatkan pengetatan akses dengan melarang semua lakilaki yang berusia di bawah 50 tahun untuk mengikuti salat Jumat di komplek Haram alSharif, dikenal juga sebagai Temple Mount bagi pemeluk GAS AIRMATA: Polisi menembakkan gas air mata untuk membubarkan Yahudi.■ orang-orang yang dikatakan melempar batu atau mencoba menerobos vvn/bbc-Ct barikade polisi Israel. ■ Foto: afp

Kebersamaan dalam Alunan Saksofon

KESADARAN bahwa kita sebenarnya adalah sama di mata Tuhan, memang sering tidak dipahami. Ada di antara kita yang merasa bahwa dirinya atau kelompoknya paling baik, paling saleh, dibandingkan kelompok atau agama yang lain. Agama kita lebih baik dari yang lain, dan meyakini bahwa hanya yang menganut agamanya yang bisa masuk surga. Hal yang semacam ini kemudian memunculkan sikap rendah terhadap yang lain, bahkan kemudian menganggap yang lain tidak bertuhan, tidak bakal terselamatkan, kafir, dan sebagainya. Romo Aloys Budi Purnomo PR, Ketua Komisi Hubungan Antaragama Keuskupan Agung Semarang mengatakann, perubahan zaman menjadikan kita disatukan. Dalam sarasehan 53 tahun Gereja Kristen Jawa Semarang Barat di Jalan Hasanudin G 16 beberapa waktu lalu, Romo Budi mengatakan, pada awalnya, Gereja Katolik mengang-

gap mereka yang di luar gereja tidak ada keselamatan. ““Tetapi sekarang pemikiran itu sudah diubah. Gereja juga mengikuti perkembangan zaman,” katanya. Romo Budi yang bertugas di Gereja Kristus Raja Ungaran itu memang dikenal sebagai rohaniwan Katolik yang pergaulannya sangat luar biasa. Pergaulannya dengan tokoh-tokoh ulama seperti Kiai Musthofa Bisri, KH Machfud Ridwan, KH Yusuf Chudlori, Buya Syafi’I Maarif, Kiai Budi Hardjono, dan ulama lainnya menjadikan hubungan itu sangat cair. Sejalan dengan tema HUT GKJ Semarang Barat “Bersama Dalam Rumah Milik Allah”, Romo Budi menunjukkan, betapa kita sebenarnya semua sama, sebagai manusia yang menjadi milik Allah dan tinggal di rumahnya. Maka, ketika ada seorang warga jemaat peserta sarasehan bertanya, “Ketika saya menghadiri suatu acara, kemudian sedang berlangsung salawatan.

KOLABORASI: Romo Budi berkolaborasi dengan pemuda GKJ Semarang barat memainkan saksofon ■ Foto: widiyartono

Karena saya juga hafal, saya ikut bersalawat, meskipun saya Kristen. Itu boleh atau tidak ya Romo.” Romo Budi pun menjawab, bahwa ikut salawatan itu ya boleh-boleh saja. “Lebih baik ikut salawatan daripada menyanyikan lagu-lagu yang tidak jelas (sambil Romo Budi menyanyikan syair dangdut koplo). Salawat ditujukan untuk memuliakan Nabi Muhamamad. Dan Rasulullah Muhammad SAW itu hadir untuk menjadi cahaya kebenaran di zaman jahiliah,” ujar Romo Budi.

■ Strategi Seni dan Budaya Romo Budi memang memilih cara bergaul dan membangun silaturahim dengan berbagai pihak, untuk menunjukkan bahwa kita ini memang harus hidup bersama dalam rumah Allah. Dan, yang dipilihnya adalah melalui strategi seni dan budaya. “Tadi malam di Pati saya berduet dengan Hadad Alwi, penyanyi religi Islam asal Solo. Saya juga berlatih tari sufi di pondok Kiai Budi Harjono,” ujarnya. Bahkan, Romo Budi juga menyelenggarakan misa yang mungkin bagi orang umum dianggap tidak lazim. Misalnya misa Suran, yang dilangsungkan pada malam 1 Sura. Di Gereja Hati Kudus Yesus, Tanah Mas Semarang, saat Romo Budi bertugas di sana, dilangsungkan misa Suran juga misa Imlek. Romo Budi juga menuturkan ketika dia melakukan perjalanan ziarah di kaki Gunung Sinai, di Biara Santa Katarina. Di biara itu terdapat piagam yang berisi perlindungan Nabi Muhammad terhadap para biara di tempat tersebut. Piagam itu ditulis pada tahun 628 M. Pada saat itu, utusan dari Biara Santa Katarina mengunjungi Nabi

Muhammad untuk meminta perlindungan dan Nabi pun memberikan perlindungan dengan menuliskan sebuah piagam. Ini menunjukkan bahwa hubungan antaragama dan antarumat beragama itu memang baik, dan itu diajarkan pula oleh Nabi Muhammad. Bersama Kiai Budi Harjono, Romo Budi sering melakukan “roadshow”, untuk menyebarkan virus kebersamaan itu. Dan, ini menjadi kolaborasi yang unik dan luar biasa. Selain tausiyah dan dialog yang disampaikan, juga kolaborasi seni yang memikat. Romo Budi meniup baby saxophonenya, sementara Kiai Budi dan santrinya menarikan tari sufi. “Saya juga belajar tari sufi. Pada mulanya pusing dan mual, tetapi akhirnya bisa juga,” tambahnya. Menjawab pertanyaan peserta, apakah cara-cara yang dilakukan Romo Budi dan beberapa orang yang sejalan itu juga disampaikan pada pemerintah, dijawab, hal itu tentu juga dilakukan. Misalnya, para pemimpin diberi masukan untuk berani memutus hoax dan fitnah.Paus Fransiskus menyatakan, orang yang bergosip lebih berdosa ketimbang pelaku bom bunuh diri. Pelaku bom bunuh diri langsung mati, tetapi penggosip tetap hidup dan terus menyebarkan gosipnya. Cara budaya untuk melawan kekerasan juga bisa dilakukan. Misalnya, lebih baik orang memukul kendang atau rebana daripada memukuli orang. Lebih baik mencabik-cabik senar gitar daripada mencabik-cabik tubuh orang lain.

■ Toleransi dan Pancasila Sementara itu pembicara lain, Dr Teddy Kholiludin dari Universitas Wahid Hasyim mengatakan, saat ini, pemerin-

SARASEHAN: Pdt Bambang Irianto memandu saraehan dengan pembicara Romo Budi dan Dr Teddy Kholiludin. ■ Foto: widiyartono tah perlu didorong dan dibantu dengan info yang akurat mengenai orang yang disebut radikal, karena kelompok sosial mana pun bisa menjadi eksklusif, dan bisa menjadi intoleran. Lalu dia menyebut, apa yang bsia ditoleransi dari sebuah ajaran. Teddy menyebut, Pancasila adalah segalanaya. “Sebuah ajaran bisa ditoleransi bila menerima Pancasila dan UUD 1945 sebagai komitmen kebangsaan. Silakan ada yang menilai sebagai orang sesat atau apa pun bila payungnya masih Pancasila bisa kita terima,” kata cendekiawan muda Islam ini. Dia mencontohkan, apa jadinya kalau para tahun 1945 dulu yang terjadi demokrasi menang-menangan. “Yang akan terjadi adalah, Indonesia ini menjadi Jawa dan Islam, karena itulah yang mayoritas. Kesadaran bahwa kita majemuk itulah yang menjadi modal yang sangat mahal bagi kita,” katanya. Disebutkan, negara-negara Balkan, misalnya menjadi bubar karena tidak punya paying seperti halnya Indonesia yang punya Pancasila. Di Indonesia ada titik temu agama yang namanya Pan-

casila. “Pancasila itu bukan cek kosong, ini sudah jadi kesepakatan kita. Kalau ada yang mau buat negara agama, alarm Pancasila akan berbunyi,” tambahnya. Dinamisasi Pancasila itu harus tumbuh dari bawah, seperti halnya Bung Karno yang menyebut sebagai penggali bukan pendiri atau pencipta Pancasila. Bukan yang top down seperti masa Orba. “Maka Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKPPancasila) akan efektif bila yang dilakukan tidak bersikap ideologis dan tidak dimaksudkan untuk membungkam,” Teddy. Sarasehan diselingi penampilan grup band Monograph yang berkolaborasi dengan Romo Budi Purnomo dengan tiupan saksofonnya, menjadi sarasehan ini menjadi harmoni kebersamaan dalam talunan saksofon. Acara yang dipandu Pendeta Bambang Irianto ini selain dihadiri jema-at GKJ Semarang Barat, juga mengundang warga gereja la-in, dan hadir pula KH Fathuri dan Masjid Agus Jawa Tengah.■ Widiyartono R.


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

HTI Kudus Hentikan Aktivitas KUDUS - Pencabutan status hukum Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) oleh Kemenkum HAM, direspon oleh pengurus HTI Kabupaten Kudus dengan menghentikan semua aktivitas organisasinya. Pengurus HTI memilih untuk menunggu kebijakan lebih lanjut, terkait status lembaganya. ”Untuk saat ini, kami tidak melakukan kegiatan publik lagi secara formal. Ini kami lakukan sebagai upaya untuk menghormati keputusan pemerintah,” kata Ketua HTI Kudus, Agung Dwi Nurcahyo, Jumat (21/7). Dikatakan Agung, dirinya bersama semua anggota HTI Kudus sebenarnya sangat kecewa dengan kebijakan pemerintah tersebut. Namun, pihaknya tetap menaati keputusan pemerintah. Disinggung mengenai langkah ke depan, menurut Agung, pihaknya masih menunggu kebijakan resmi dari pimpinan pusat. Untuk sementara, HTI di Kudus tetap diam tanpa melakukan aktivitas. Sementara, Kasi Kesbang pada Kantor Kesbangpol Kudus, Abu Bakar mengatakan sebelum pencabutan status hukum HTI oleh pemerintah pusat, sebenarnya keberadaan HTI di Kudus juga belum diakui secara formal. Kantor Kesbangpol sejauh ini belum pernah menerbitkan Surat Keterangan Terdaftar untuk keberadaan HTI di Kudus. ”Secara formal, kami juga belum mengakui keberadaan HTI di Kudus,” katanya. Namun demikian, dengan adanya kebijakan dari pemerintah pusat ini, pihaknya akan menindaklanjuti dengan melakukan pemantauan terhadap aktifitas HTI. Sementara, untuk langkah lain, masih menunggu surat petunjuk lebih lanjut dari Kementerian Dalam Negeri. ”Untuk saat ini, yang kami lakukan hanya sebatas pemantauan saja,” tandasnya. Menurutnya, pemantauan intensif terhadap semua aktivitas HTI tersebut dilakukan sebagai antisipasi terjadinya ge-

sekan dengan elemen masyarakat lainnya. ”Jangan sampai timbul masalah baru. Oleh karena itu, pantauan intens terus kami lakukan,” tandasnya. Keberadaan HTI Kudus sendiri sejauh ini memang sempat menimbulkan ketegangan dengan kelompok lain. Sebelum pembubaran HTI dilakukan pemerintah, GP Anshor Kudus sempat melakukan sweeping terhadap spanduk HTI yang terpasang di jalanjalan protokol Kudus. Dalam pertemuan di Kantor Kesbangpol, sejumlah ormas juga menyatakan dukungannya terhadap pembubaran HTI yang dinilai memiliki tujuan mendirikan negara Khilafah di Indonesia. Sementara itu HTI menyebut tidak menerima peringatan terlebih dahulu sebelum dibubarkan. Direktur Perdata Ditjen Administrasi Hukum Umum Kemenkumham Daulat P Silitonga mengatakan peringatan tidak diberikan karena pemerintah menganggap telah mengantongi cukup bukti bahwa HTI menyebarkan ideologi anti-Pancasila. “Karena telah bertentangan dengan Pancasila. Ketika datadata sudah dikumpulkan, itu langsung bisa dicabut tanpa perlu peringatan. Yang dimaksud ajaran itu yang bertujuan untuk mengganti Pancasila. Kalau sudah masuk wilayah itu, nyangkut ideologi itu bisa langsung dicabut,” ungkap Daulat di Galeri Nasional, Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Jumat (21/7). Daulat menjelaskan dalam AD/ART-nya HTI mencantumkan Pancasila sebagai ideologi. Namun dalam fakta di lapangan, kegiatan dan aktivitas HTI banyak yang bertentangan dengan Pancasila. “Mereka mengingkari AD/ART sendiri, serta dengan adanya masukan dari instansi terkait lainnya, maka hal-hal tersebut juga menjadi pertimbangan pencabutan SK Badan Hukum HTI,” jelas Daulat. ■ Tom-yan

Cuma .....

fisik dan nonfisik, termasuk keterjangkauan transportasi. Ganjar pun dalam melaksanakan kebijakan lima hari sekolah di Jateng memiliki catatan, seperti masalah transportasi siswa, konsumsi, serta biaya operasional siswa. Hingga kini, kebijakan tersebut masih berjalan. “Saya dulu juga sampaikan (kepada Mendikbud) wilayah desa dan remote area (pelosok) yang pasti ada kendala. Kalau perkotaan memungkinkan. Jadi saya sarankan di kota yang siap,” tandasnya. ■ M9yan

(Sambungan hlm 1) ol (FDS) yang masih menjadi polemik harus disampaikan pada pemerintah. Selain disampaikan secara terbuka melalui aksi, penyampaian secara langsung juga akan lebih baik. “Kalau ada aspirasi, maka disambungkan ke Pusat, ke Mensesneg (Menteri Sekretaris Negara), dan (Pemerintah Pusat) juga harus denger agar bisa jadi masukan, dan keputusan,” terang Ganjar di kantornya, Jumat (21/7). Dalam menyampaikan aspirasi secara langsung, alasan dan argumen kuat harus disampaikan kenapa menerima, dan kenapa menolak. “Saya juga sudah sampaikan agar (perwakilan masyarakat yang menolak) diundang saja, dan diajak diskusi,” imbuhnya. Di Jawa Tengah sendiri, pelaksanaan FDS bukanlah hal yang baru. Pasalnya, Pemprov melalui Dinas Pendidikan sudah menerapkan sekolah lima hari di beberapa sekolah Jateng. Kriteria pelaksana kebijakan tersebut merupakan sekolah yang mampu, baik secara

Hindari ..... (Sambungan hlm 1) nyak dikatakan mereka yang menyaksikan cukup membahayakan. “Ada doa (mantra) khusus supaya aman saat mem- bonceng terbalik dan bersila,” kata Mbah Kandar kepada awak media, Jumat (21/7). Beberapa keluarga dari Mbah Kandar juga sempat dibuat khawatir akan tingkah laku uniknya itu. Akhirnya salah seorang keluarga memberanikan diri untuk mengingatkan agar saat membonceng sepeda motor tetap menghadap ke depan demi keselamatan. “Sempat dari keluarga menyampaikan agar seperti orang pada umumnya saat membonceng sepeda motor. Tetapi saat dicoba sampai dua kali, akhirnya Mbah Kandar malah masuk angin,” ungkap salah seorang saudara Mbah Kandar. Menurutnya, keluarga mengaku hanya bisa pasrah dan mendoakan agar selamat di jalan saat bepergian naik motor. Selain membonceng de-

Miss ..... (Sambungan hlm 1) ma trofi sebagai jawara Miss Earth Indonesia 2017 di Ballroom Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup Jakarta, Kamis (20/7). Michelle pun berjanji akan mempersiapkan diri lebih baik lagi untuk menghadapi ajang serupa tingkat dunia. Ia pun akan mempelajari banyak hal tentang isu lingkungan hidup, sehingga nantinya tidak gagap menghadapi dewab juri Miss Earth dunia. ■ buyil-skh ngan menghadap ke belakang, Mbah Kandar juga memiliki kebiasaan unik lainnya. Misalnya, berburu barang-barang antik atau kuno seperti keris, cincin, batu akik dan barang antik lainnya. Mbah Kandar juga kerap mencari hewan langka yang memiliki kelainan organ tubuh yang aneh. Bagi sebagian besar masyarakat setempat, Mbah Kandar juga dipercaya dapat berkomunikasi dengan makhluk halus. Bahkan pada tahun 2009, Mbah Kandar dimintai oleh pihak Pemkab Wonosobo untuk mengusir makhluk halus yang ada di Pendapa Kabupaten Wonosobo. Sebelum viral, awal mula penampilan pertama kakek yang berusia 92 tahun asal Desa Kalilawang kecamatan Garung tersebut adalah di jejaring sosial, yakni ketika pengendara di belakangnya memotret hingga merekam video yang dibagikannya ke beberapa grup. Hingga menarik perhatian dari beberapa media online yang menampilkan beritanya dan kemudian menjadi viral. ■ ham-yan

Uang Kehormatan DPRD Naik mendapat laporan uang kehormatan anggota DPRD yang tidak naik sejak 20 tahun lalu. “Karena yang hadir banyak dari DPRD, perlu saya sampaikan 20 tahun uang kehormatan tidak naik. Kalau yang ini se-

nang semua. Sudah saya tanda tangani. Sudah saya keluarkan,” kata Jokowi. Mendengar hal ini, hadirin yang didominasi anggota DPRD Fraksi PPP seluruh Indonesia tersebut langsung bertepuk tangan. Jokowi pun meminta para anggota dewan tersebut untuk menunggu tindak lanjut dari masing-masing daerah. “Sudah, ditunggu saja. Kalau enggak keliru tiga-empat minggu lalu (diteken). Tindak

Aksi H Hudallah Ridwam mengatakan, pertama, menolak dengan tegas Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 23 Tahun 2017 Tentang hari Sekolah. Karena dengan Undangundang Nomor 20 tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional terbukti menimbulkan keresahan di masyarakat. Kedua, menolak dengan tegas kebijakan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan pemerintah Kabupaten/Kota di Jawa Tengah yang telah melakukan tindakan sewenagwenang dengan tetap memaksakan kehendak menerapkan 5 Hari Sekolah di satuan pendidikan tanpa memperhatikan aspirasi yang berkembang di masyarakat.

Ketiga, meminta kepada Presiden RI untuk segera menerbitkan Peraturan Presiden tentang Penguatan Pendidikan karakter dengan tidak menghilangkan eksistensi pendidikan keagamaan di Indonesia yang sudah ada sebelumnya. “Hal ini terbukti dengan adanya pendidikan keagamaan, mampu melahirkan generasi bangsa yang berkarakter dann memiliki komitmen menjaga NKRI dan cinta nasionalisme,” tegasnya. Menurutnya, dengan penerapan 5 hari sekolah, otomatis para pelajar tidak bisa belajar di Madin. Sehingga mematikan peran madin dan pesantren serta akan mengakibatkan terjadinya degradasi

JAKARTA - Presiden Joko Widodo sudah mengesahkan kenaikan uang kehormatan untuk anggota DPRD. Surat yang diteken akan segera ditindaklanjuti daerah. Hal tersebut disampaikan Jokowi di hadapan para anggota DPRD Fraksi PPP se-Indonesia dalam acara Mukernas Bimtek DPRD PPP di Hotel Mercure, Ancol, Jumat (21/7). Jokowi mengatakan dirinya

Dianggap ..... (Sambungan hlm 1) “Sekolah Lima Hari” karena mengganggu jadwal Madarasah Diniyah (Madin). Unjuk rasa yang digelar usai shalat Jumat ini dilakukan dengan cara berjalan kaki dari Halaman Masjid Baiturrahman Simpanglima Semarang menuju kantor Guburnur Jawa Tengah. Mereka juga membawa berbagai macam atribut bertuliskan, “Tolak 5 Hari Sekolah”, “Cabut Permendikbud No 23 tahun 2017”, “Mematikan Pendidikan Madin”, “Menyiksa Siwa”, “Turunkan Mendibud” serta lainnya. Dalam aksinya, Koordinator

Amien ..... (Sambungan hlm 1) dari partai, maka Asman tidak jelas sebagai wakil dari mana. Ia juga mengingatkan Asman sewaktu-waktu bisa ditendang dari kepemimpinan Jokowi. Amien membeberkan, kondisi di era Jokowi merupakan kondisi paling mundur selama pemerintahan di Indonesia. Meski era kemunduran diakui sempat dialami saat masa Soekarno, namun saat itu Soekarno kembali bangkit dan berhasil mempertahankan harga diri bangsa.

Muncul ..... (Sambungan hlm 1) mendatang. Kami sedang memikirkan pendamping yang kuat seperti Pak JK,” kata Taufiqulhadi. Lalu, siapa kandidat yang dianggap layak menjadi pendamping Jokowi dalam Pilpres 2019 di mata NasDem? Yang dipandang mulai muncul dan mumpuni adalah Panglima TNI Gatot Nurmantyo, yang akan pensiun pada Maret 2018. “Sejauh ini, di mata kami, yang cukup baik adalah Pak Gatot Nurmantyo, yang menjabat sebagai Panglima TNI sekarang,” ucapnya. ■ PPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) juga menegaskan dukungannya pada Joko Widodo untuk kembali mencalonkan pada Pemilihan Presiden 2019. Dukungan ini diberikan secara resmi dalam Musyawarah Kerja Nasional 2017 di Ancol, Jakarta.

Untungkan ..... (Sambungan hlm 1) presiden. Angka 20 persen ini ditentang oleh partai-partai yang meninggalkan sidang paripurna karena dianggap akan memunculkan calon tunggal dalam pemilihan presiden. Pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra menilai UU Pemilu yang disahkan itu justru akan membuat partaipartai memiliki posisi nilai lebih terhadap seorang bakal calon presiden. Yusril mencontohkan andai Presiden RI Joko Widodo ingin mencalonkan diri kembali pada 2019 mendatang, ia harus melakukan ‘tranksaksi kesepakatan (deal) dengan harga tinggi’. “Presidential Threshold 20 persen sebenarnya bukan kepentingan Jokowi, tapi kepentingan partai-partai pendukung Jokowi,” kata Yusril. “Jokowi harus deal dengan harga tinggi dengan partaipartai itu. Andaikata Jokowi baru dapat 17 persen dukungan, diapun harus deal lagi dengan partai kecil yang punya suara 3 persen kursi di DPR,” sambungnya. Adapun yang dimaksud deal tersebut, Yusril tak menerangkannya dengan lugas. “Deal-deal itu bisa macam-ma-

lanjutnya di daerah,” katanya. “20 tahun yang namanya uang kehormatan tidak meningkat. Saya tahu, saya tahu. Kan saya pernah jadi wali kota dan gubernur,” tambahnya. Naiknya tunjangan anggota DPRD termuat dalam Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. ■ dtc-yan moral kepada generasi muda Indonesia. “Mendikbud melupakan hal paling subtantif dalam pendidikan, yakni membangun karakter manusia Indonesia melalui akhlak yang justru diajarkan di madrasah dan pesantren. Ini menunjukkan, konsep 5 hari sekolah itu ngawur dan kami menolaknya. Jika diabaikan, kami akan beramai-ramai melakukan aksi yang lebih banyak lagi,” tegasnya. Di tengah-tengah aksi unjuk rasa hadir ulama Rois Syuriah PWNU Jateng KH Ubaidillah Sodaqoh meminta dalam unjuk rasa ini dilakukan dengan aksi damai dan mengajak berdoa bersamasama. ■ M13-yan

“Diperkirakan kemauan Pemerintah dalam hal ini kemauan Pak Jokowi, (adalah) memperkecil Capres yang lain itu akan benar (terjadi), dan sudah ditentukan. Sekarang, kekuatan di DPR, dari jumlah anggota yang mendukung Pak Jokowi lebih banyak dari pada yang oposisi,” terangnya. Amien mengaku mendukung adanya Pansus Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang tengah dilaksanakan DPR RI. Menurutnya, KPK sudah lemah. Pihak KPK diminta hadir dan menghadapi Pansus KPK dari DPR RI, lantaran

KPK dianggap sudah tidak profesional. “KPK dulu itu baunya wangi, sekarang busuknya mulai tercium. Jadi kalau ada yang bilang KPK lemah, itu tidak ada gunanya. KPK memang sudah lemah,” terangnya. Menurutnya, jika KPK perkasa, maka KPK akan menyelesaikan kasus Sumber Waras yang melibatkan Basuki Tjahja Purnama alias Ahok, mantan Gubernur DKI Jakarta. Selain itu, KPK juga dianggap takut dalam mengungkap kasus Bank Century yang melibatkan mantan Presiden

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ia optimis, Pansus KPK bisa bertahan meski didera banyak pihak yang kontra di dalam Pansus sendiri. “Banyak DPR yang memihak pada Jokowi. Tapi saya minta agar pansus tidak goyah,” tegasnya. Amien Rais mengaku sebelumnya hendak menyerahkan makalah soal lemahnya KPK kepada Pansus KPK di DPR RI. Namun upaya tersebut ditentang oleh Ketum DPP PAN, Zulkifli Hassan, agar meredam hal tersebut dan tidak menimbulkan kegaduhan. ■ M9-yan

“Secara resmi PPP kembali mencalonkan Jokowi sebagai capres 2019, Allahuakbar,” ujar Ketua Umum PPP Romahurmuziy atau Romi, Jumat (21/7). Ia mengatakan, dukungan ini diberikan setelah mendengarkan masukan dari pimpinan-pimpinan wilayah selama berlangsungnya Mukernas. Jokowi kembali akan diusung karena kinerjanya selama ini dinilai baik dan berhasil. Mulai dari pemerataaan pembangunan infrastruktur, pemberantasan pencurian ikan, pemberantasan kartel, dan penetapan satu harga bahan bakar minyak dari Sabang hingga Merauke. Belum lagi hasil survei internasional COECD yang menyatakan kepercayaan masyarakat terhadap Jokowi masih tinggi. “Di pusaran konflik, kader PPP sejati merasa Jokowi adalah kita. Kami PPP, Kami Jokowi,” ujar Romi. Dalam Pilpres 2014, PPP yang awalnya dipimpin Suryadharma Ali bergabung Koa-

lisi Merah Putih. Partai berlambang kakbah ini bersama empat partai lain mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa. Namun, sikap politik PPP terbelah setelah SDA menjadi tersangka dan terjadi dualisme kepemimpinan. PPP yang dipimpin Romahurmuziy mendukung pasangan Jokowi dan JK. Sementara itu, PPP Djan Faridz tetap dalam koalisi merah putih. Tetapi akhirnya, Djan Faridz menyatakan dukungan kepada Jokowi setelah lebih dari setahun berkonflik. Selain PPP, dukungan lebih dulu dideklarasikan Partai Golkar. Dukungan merupakan salah satu hasil dan pernyataan Politik dalam Rapimnas di Balikpapan, 22 Mei lalu.

Widodo dalam Pilpres 2019. Gatot dinilai Partai NasDem pantas dan mumpuni mendampingi Presiden Jokowi. “Kalau hoax seperti itu ditanggapin capek saya, setiap hari jawabin wartawan kan,” ujar Jenderal Gatot Nurmantyo seusai acara pembekalan calon perwira remaja TNI di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur kemarin. Atas wacana tersebut, menurut Gatot, saat ini ia tidak mempunyai keinginan menjadi presiden pada Pilpres 2019. Sebab, saat ini, ia masih menjabat Panglima TNI. “Saya sekarang Panglima TNI kan gitu. Menurut saya, bermimpi jadi presiden tidak etis,” ujar Gatot. Meski begitu, Gatot juga mengaku enggan menjadi wakil presiden untuk mendampingi Presiden Jokowi pada Pilpres 2019. “Komandan saya itu pimpinan saya itu presiden sama wapres, kemudian saya juga akan melangkahi wapres kan, tidak etis, itu saja,” ucap Gatot. ■ dtc/cnn/yan

cam, mungkin saja materi, mungkin pula bagi-bagi jabatan mulai dari menteri, dubes (duta besar), komisi-komisi negara, sampai direksi dan komisaris BUMN,” kata Yusril. Andai itu yang terjadi, pria yang juga berprofesi sebagai advokat itu mengkhawatirkan siapapun bakal calon presiden, termasuk Jokowi, bakal terjebak dalam permainan partaipartai pendukung serta ancaman pos jabatan publik diisi orang tak berkompeten. “Partai-partai itu tidak punya kepentingan apapun dengan Jokowi, tapi nanti Jokowi yang berkepentingan dengan mereka agar dapat dukungan presidential treshold 20 persen,” kata Yusril. Lain halnya dikatakan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Fahri Hamzah. Ia menduga keputusan tentang angka ambang batas pencalonan presiden dalam Undang-Undang Penyelenggaraan Pemilu sebesar 20/25 persen telah disetir oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Fahri menyebut Jokowi menyetir ambang batas presiden karena hal itu merupakan syarat bagi seseorang untuk maju sebagai calon presiden. Indikasi lain dari campur tangan Jokowi adalah panasnya perdebatan soal ambang batas dibanding empat isu penting

lain. “Jadi masalahnya satu saja presidential threshold (ambang batas), nah presidential threshold di-drive (setir) oleh presiden,” kata Fahri. Meski begitu, Fahri menilai ambang batas presiden yang sudah disahkan tidak menjadi jaminan bagi Jokowi untuk maju dalam Pilpres 2019. Alasannya, menurut dia, Jokowi tidak memiliki andil yang kuat dalam partai. Fahri kemudian membandingkan Jokowi dengan sosok Prabowo Subianto yang menjabat ketua umum dan ketua dewan pembina Partai Gerindra. Menurut Fahri, Jokowi yang bukan ketua umum bisa saja ditinggalkan partai. “Kita juga enggak tahu nasib pak Jokowi ya, bisa jadi dia juga enggak dapat tiket. Siapa bilang dia pasti dapat tiket? Belum tentu,” kata Fahri.

■ Tidak Etis Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo enggan menanggapi wacana Partai NasDem mencari sosok kandidat yang kuat untuk mendampingi Joko

■ Paket A Dalam UU Pemilu terbaru paket atas lima isu krusial yang disahkan adalah paket A. Paket tersebut adalah usulan dari permerintah, yang juga disokong partai-partai koalisi pemerintah, kecuali PAN, di DPR. Dan, lima isu krusial yang telah sah menjadi UU itu adalah ambang batas presiden 20/25 Persen, ambang batas parlemen 4 persen, sistem pe-

milu terbuka, alokasi kursi per dapil 3-10, dan metode konversi suara sainte lague murni. Nantinya, lewat ambang batas presiden tersebut partai politik atau gabungan parpol dalam pengajuan presiden/wakil presiden harus memiliki harus memiliki 20 persen jumlah kursi di DPR dan/atau 25 persen suara sah nasional di Pemilu sebelumnya. Lalu, untuk mendudukkan seorang kader dalam legislatif, ambang batas parlemen memaksa parpol minimal harus mendapat 4 persen suara untuk masuk ke dewan perwakilan. Kemudian, sistem pemilu terbuka berarti di kertas suara terpampang nama caleg selain nama partai. Pemilih juga bisa mencoblos langsung nama caleg yang diinginkan. Adapun alokasi kursi adalah rentang jumlah kursi anggota DPR di setiap daerah pemilihan paling sedikit 3 kursi dan paling banyak 10 kursi. Terakhir, metode konversi suara Sainte Lague Murni berarti penerapan bilangan pembagi suara berangka ganjil seperti, 1, 3, 5, 7, 9, dan seterusnya. Metode sainte lague ini dalam melakukan penghitungan suara bersifat proporsional yakni tak ada pembe daan dan tidak memihak pada partai kecil ataupun partai besar. ■ cnn-yan


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

210 Orang Lolos Tes Panwas SEMARANG - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Tengah akan melakukan uji kelayakan terhadap calon Panwas di 35 daerah. Mengingat, proses tahapan tersebut sudah menetapkan 210 orang yang lolos dalam seleksi Panwas. Komisioner Bawaslu Jateng, Teguh Purnomo mengatakan, 210 calon Panwas tersebut merupakan nama-nama enam besar di tingkat kabupaten/kota. Mereka akan diseleksi menjadi tiga nama sebagai Panwas untuk masa jabatan hingga Pilpres 2019. “Mereka yang lolos akan menjalani fit and proper test dari Bawaslu. Mereka juga wajib membuat makalah. Secara teknis termasuk siapa saja yang lolos bisa dicek di ,” jelas Teguh melalui siaran persnya, Jumat (21/7). Uji kepatutan dan kelayakan, lanjutnya, akan dilakukan Bawaslu Jawa Tengah pada 31 Juli hingga 7 Agustus 2017. Mengenai jadwal dan lokasi akan diumumkan lebih lanjut. Selain akan menjalani uji kelayakan, 210 calon Panwas tersebut juga akan mendapatkan masukan dari masyarakat. Hal itu terkait rekam jejak para calon Panwas. “Silakan memberikan masukan terhadap masing-masing enam calon Panwas di tiap kabupaten/kota. Nama yang memberikan masukkan akan dijamin kerahasiaannya,” imbuh Teguh Sebelumnya, tim seleksi Panwas 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah menerima sebanyak 1.183 orang pendaftar yang tersebar di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Dari jumlah itu, tersaring sebanyak 1.047 yang lolos seleksi administrasi. Dari 1.047 peserta, yang hadir tes tertulis sebanyak 959. Setelah mengoreksi tes tertulis, dari 959 peserta yang ikut tes tertulis, sebanyak 498 orang yang berhasil lolos. Dari jumlah itu tersaring menjadi 210 orang melalui tahapan seleksi tes wawancara. n M9-yan

DUKUNG SETNOV: Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono (kedua kiri) dan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto (kanan) menghadiri Rapat Pleno X Dewan Pakar Partai Golkar dengan DPP Partai Golkar di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Jumat (21/7). Dewan Pakar Partai Golkar mendukung keputusan Rapat Pleno DPP Partai Golkar tanggal 18 Juli 2017, dan akan memberikan bantuan hukum kepada Setya Novanto dalam menyelesaikan permasalahan hukum. n Foto: Antara BATANG - Sopir truk dalam kecelakaan maut di jalur Pantura Alas Roban Batang yang menewaskan empat orang sekeluarga beberapa hari lalu, akhirnya ditangkap di Lampung. Sopir truk berinisial MS (55), warga Desa Kupang Kota, Kecamatan Teluk Betung Utara ini dibekuk aparat gabungan Satlantas dan Satreskrim Polres Batang di tempat persembunyiannya di rumah ayah angkatnya di Kabupaten Metro, Bandar Lampung. MS di hadapan penyidik, mengaku terpaksa melarikan diri dan bersembunyi di rumah ayah angkatnya di daerah Natar, Lampung, akibat ketakutan dan bingung dengan pe-

n Kecelakaan di Alas Roban

Sopir Truk Maut Ditangkap ristiwa kecelakaan yang dialaminya tersebut. Namun, berkat kerja keras jajaran kepolisian, sepekan paska kejadian kecelakaan tragis tersebut, MS, berhasil ditangkap polisi. “Saya membawa gandum dari Lampung menuju ke Pati. Saat melewati Pantura Batang, truk mengalami gagal rem. Saya takut, panik, dan bingung melihat kejadian itu, makanya bersembunyi di Lampung,” terang MS.

Selama sepekan di lokasi persembunyiannya, MS sebenarnya sudah ada niatan untuk menyerahkan diri, namun keburu ditangkap oleh polisi. Diterangkan, setelah kejadian kecelakaan di Batang, dirinya menyelinap di antara kerumunan warga. Dia selanjutnya mendapati rekannya sesama sopir truk yang berasal dari Lam-pung, dan numpang truk tersebut hingga ke Lampung.

“Saya memang ingin menyerahkan diri. Saya minta maaf yang sebesarbesarnya kepada keluarga korban, saya salah,” tuturnya. Kasat Lantas Polres Batang, AKP Adiel Aristo, menerangkan, setelah dilakukan pencarian dan ditetapkan sebagai DPO, sopir truk tersebut akhirnya berhasil ditangkap di daerah Lampung. Penangkapan sopir itu berkat kerja sama antara jajaran Polres Batang dengan Polres Metro Lampung Selatan. “Alhamdulillah setelah dilakukan pencarian, sopir berhasil ditangkap di Lampung,” kata dia. n haw-yan

Piknik Seru di Edu Wisata Mangrove Semarang

JALAN-jalan di Kota Semarang, jangan pernah melewatkan jelajah destinasi baru di kota ini. Salah satu wisata menarik yang masih populer adalah Mangrove Edu Park di Pantai Maron, Semarang.

L

okasi wisata ini sangat mudah dijangkau, karena berada sangat dekat hanya tiga kilometer dari Bandara Ahmad Yani, Semarang. Atau tepatnya berada di antara Pantai Maron dan ujung run way Bandara Ahmad Yani Semarang. Mangrove Edu Park ini dibangun untuk memberikan ruang bagi masyarakat untuk menikmati indahnya

tanaman bakau, belajar mencintainya dan akhirnya bisa meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan pesisir dari ancaman abrasi dengan melestarikan mangrove. Ada lebih 500.000 mangrove sejak tahun 2011 telah ditanaman di tempat yang akhir pekan ini selalu dipadati wisatawan, terutama anak-anak muda. Meski sebagai wisata baru, keindahan

edu wi sa ta mangrove kini banyak diburu wisatawan. Selain indahnya ribuan tumbuhan mangrove atau bakau, kawasan ini telah dilengkapi berbagai fasilitas, seperti saung, tempat parkir, joglo diskusi hingga menara pemantau untuk berswafoto. Pengunjung juga dimanjakan dengan lalu lalang pesawat yang naik turun menuju bandara Ahmad Yani. Keberadaan edu wisata ini dikembangkan oleh perusahaan farmasi ternama di Semarang, yakni PT Phapros Tbk sejak 2011 silam. Awalnya, penanaman ribuan mangrove itu hanya untuk tujuan konservasi, dan menjaga wilayah pantai Semarang dari bahaya abrasi. Namun lambat laun, kawasan ini menjadi destinasi menarik yang kemudian dijadikan edu wisata mangrove. Bahkan, kawasan

DEKAT BANDARA: Wisata mangrove berada sangat dekat dari Bandara Ahmad Yani, Semarang. Dari lokasi ini, kita sering melihat pesawat yang akan mendarat. n Foto: VVn

MANGROVE: Mangrove Edu Park di Pantai Maron, Kota Semarang, tempat seru yang untuk berwisata dan belajar lingkungan. n Foto: dok itu kini menjadi laboratorium hidup bagi pelajar dan mahasiswa yang ingin belajar tentang mangrove. “Edu wisata mangrove ini kita terus kembangkan melalui dana CSR bina lingkungan kita,” kata Direktur Utama PT Phapros Tbk, Barokah Sri Utami, kemarin. Pusat Belajar Sebagai pusat edu wisata mangrove, pihak perusahaan bahkan terus menggalakkan sejumlah kegiatan menarik bagi masyarakat di lokasi ini. Salah satunya kegiatan Phapros Mengajar bagi pelajar dan lintas komunitas. Kegiatan ini diisi dengan materi soal konservasi, pemanfaatan tumbuhan mangrove hingga pengelolaan kawasan mangrove. Ganis Rian Efendi, pengajar dari Yayasan Ikatan Keluarga KeSEMAT Semarang, mengaku, selain melibatkan pelajar baik SD, SMP hingga SMA, kegiatan edu wisata mangrove juga menggandeng komunitas lingkungan, media, drone, serta komunitas kesenian. “Khusus untuk pelajar kita juluki mereka dengan kelompok mangrove kecil. Dan selama ini mereka antusias belajar mengrove. Apalagi wisata seperti ini kini masih jadi tren di kawasan pesisir Pantura,” ujarnya. n vvn-skh


Ditawarkan ke AC Milan ALVARO Morata sempat dikaitkan dengan AC Milan, sebelum akhirnya striker Real Madrid itu memilih bergabung dengan Chelsea. Morata datang, berarti Diego Costa segera dilepas. Menurut La Repubblica, Chelsea telah menawarkan Costa ke AC Milan. Tak tertutup kemungkinan, Milan akan menerima tawaran Chelsea. Pasalnya, negosiasi untuk rencana perekrutan Andrea Belotti (Torino) maupun Nikola Kalinic (Fiorentina) belum menemui titik terang. ■ Am-Jie

Sabtu Pon, 22 Juli 2017

foto:dok

JADWAL & HASIL PERTANDINGAN ■ JADWAL PERTANDINGAN ■ INTERNATIONAL CHAMPIONS CUP 2017 ■ GRUP 1 Juventus vs Barcelona Paris Saint­Germain vs Tottenham Hotspur Real Madrid vs Manchester United ■ GRUP 2 Bayern Munich vs AC Milan ■ UJI COBA Arsenal vs Chelsea SC Freiburg vs Feyenoord Rotterdam Numancia vs Atletico Madrid VfL Bochum vs Borussia Dortmund ■ HASIL PERTANDINGAN ■ INTERNATIONAL CHAMPIONS CUP Manchester United 2 ­ Manchester City 0 ■ LIGA EUROPA ■ BABAK KUALIFIKASI I (Leg II) Lyngby 2 ­ Slovan Bratislava 1

Aggregate 3 ­ 1 Dinamo Minsk 3 ­Rabotnicki Kometal 0 Aggregate 4 ­ 1 Trakai (5) 2 ­ IFK Norrkoping (3) 1 Aggregate: 3 ­ 3 Mlada Boleslav 2 ­ Shamrock Rovers 0 Aggregate: 5 ­ 2 HJK Helsinki 1 ­ Shkendija 79 1 Aggregate: 2 ­ 4 VPS Vaasa 2 ­ Brøndby 1 Aggregate: 2 ­ 3 FK Suduva 0 ­ FK Liepaja 1 Aggregate: 2 ­ 1 Dinamo Brest 0 ­ SC Rheindorf Altach 3 Aggregate: 1 ­ 4 Odds BK 1 ­ FC Vaduz 0 Aggregate: 2 ­ 0 SK Brann 0 ­ MFK Ruzomberok 2 Aggregate: 1 ­ 2 FC Zaria Balti 1 ­ Apollon Limassol 2 Aggregate: 1 ­ 5 Zira FK 0 ­ FK Astra Giurgiu 0 Aggregate: 1 ­ 3 Bnei Yehuda 2 ­ AS Trencin 0

Madrid di pertandingan kedua ICC 2017, pada Senin (24/7) mendatang. Sedangkan The Citizens akan menantang Los Blancos tiga hari berselang, pada Kamis (27/7). Manajer Manchester United, Jose Mourinho mengungkapkan, dirinya terkesima dengan performa Romelu Lukaku. “Lukaku adalah seorang pemain yang bisa menahan bola dengan baik, menunggu bantuan pemain lain datang, dan memainkannya secara kompak serta mempertahankannya dalam penguasaan bola di setengah area lawan. Saya sangat senang dengan apa yang dia perbuat. Saya bangga bisa menandatanganinya sebelum pra-musim, karena itu baik untuk beradaptasi dengan rekanrekan setimnya,” puji Mourinho, seperti yang dikutip dari Daily Metro,

Jumat (21/7). ■ Fantastis Pemain baru yang lain, Victor Lindelof yang bergabung dari klub juara Liga Portugal Benfica, juga tampil meyakinkan di lini belakang MU. Bek asal Swedia berusia 23 tahun itu mampu menahan gempuran Sergio Aguero dan barisan penyerang City lainnya. “Saat saya melihat tim ini, melihat Lukaku serta Lindelof, saya berharap semua anggota skuad sudah bisa lengkap berada di sini. Saya berharap, setidaknya bisa mendapatkan satu pemain lagi secepatnya. Karena kita bisa lihat, Lindelof dan Lukaku telah berada dalam tim dan berupaya menjalin pemahaman di antara para pemain lainnya. Bagaimana Paul Pogba

mengaku tak merasa rendah diri, dengan kedatangan striker anyar, Romelu Lukaku. Dia bahkan menaruh keyakinan, keberadaan mantan bomber Everton itu bisa mengembalikan kejayaan Setan Merah.■ Am-Jie

Guardiola Tak Menyesal Dalam kesempatan itu juga, mantan pelatih Barcelona itu, mengungkap keinginan Aleksandar Kolarov untuk hengkang ke AS Roma. “Saya tidak suka bekerja dengan orang yang tidak mau bertahan. Kola banyak membantu saya musim lalu dalam banyak hal. Tapi dia punya kesempatan besar kembali ke Roma, setelah dia sebelumnya bicara pada saya dan klub, kalau ingin pergi,” ungkap Guardiola, menjelaskan seperti dilansir Daily Mail, Jumat (21/7). ■ Bek Sayap “Saya tidak suka bekerja dengan orang yang ingin pergi. Jadi itulah mengapa ini opsi yang baik untuk se-

Reputasi Rossi Sangat Dihormati ROMAReputasi pembalap MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, memang benar-benar sangat dihormati. CEO Dorna, selaku operator MotoGP, Carmelo Ezpeleta, mengaku bosan dan risih terus ditanyakan soal kepastian pensiunnya Valentino Rossi. Dia bahkan menegaskan, pertanyaan itu bisa menyinggung sang jawara MotoGP. Dia menegaskan, bertanya soal Rossi bakal pensiun merupakan hal tabu bagi pembalap kelas dunia itu. “Itu merupakan sebuah penghinaan menanyakan kapan Rossi pensiun. Karena dia merupakan pembalap dunia. Valentino Rossi akan selalu diikuti hingga dia kembali bisa bersaing dan menang. Balapan masih berlangsung dan dia masih menyukainya,” ucap Ezpeleta, seperti dikutip dari Motorinews24, Jumat (21/7). Untuk itu dia berharap, tak ada lagi pertanyaan-pertanyaan maupun spekulasi terkait wacana pensiunnya Rossi. Carmelo Ezpeleta menganggap, pertanyaan seputar kepastian pensiun bikin Valentino Rossi tak nyaman. “Kami ingin berada di posisi dimana Rossi merasa nyaman, termasuk jika

memberikan operan, dan cara Lukaku menahan bola. Sejauh ini persiapan sudah berjalan fantastis,” kata manajer asal Portugal itu. Sementara itu, striker muda MU, Marcus Rasford

muanya. Saya berharap yang terbaik untuknya, sebab dia pria yang menyenangkan. Kami punya hubungan yang luar biasa. Saya bangga bisa melatihnya, dan berharap yang terbaik untuknya dan juga keluarganya,” tambah dia. Kolarov sendiri punya ikatan yang cukup kental dengan Kota Roma, mengingat namanya mencuat saat berseragam Lazio musim 2007-2010. Dia dibawa ke Inggris oleh manajer City saat itu, Roberto Mancini, dengan banderol 16 Juta Poundsterling. Selama berseragam The Citizen, dia mempersem- bahkan dua gelar Premier League, dua Piala Liga, serta masing-masing sekali di Piala FA

dan Community Shield. Keinginan Kolarov untuk hengkang, membuat City berpeluang menda- tangkan bek sayap baru. Sejauh ini Danilo dari Real Madrid dan Benjamin Mendy dari AS Monaco yang jadi buruannya. ■ Am-Jie.

foto:dailymail

SPORTAINMENT

Duka Ipswich Town

Anda ingin jadi Presiden FIM. Saya punya kesepakatan dengan Rossi perihal masa pensiunnya, tapi saya tidak bisa mengantisipasi apa pun,” ungkap dia lagi. ■ Selalu Bingung Belakangan Ezpeleta selalu mendapat kabar, soal rumor yang bakal dilakukan Rossi saat dia pensiun kelak. Bahkan ada sejumlah proposal yang masuk, terkait penawaran untuk Rossi pada masa pensiunnya nanti. Namun dia menganggap, hal itu tidak menaruh respek terhadap The Doctor. “Saya selalu bingung ketika mereka bertanya tentang apa yang akan dilakukan Rossi saat pensiun nanti. Dia adalah pembalap. Kenapa kita harus menanyakan kapan dia pensiun? Kami bahkan tidak ada pembicaraan dengan timnya di MotoGP terkait hal itu,” tandas Ezpeleta.■ Am-Jie

Romelu Lukaku

HOUSTON- Kekalahan Manchester City atas tim sekotanya Manchester United, di ajang International Champions Cup 2017, yang digelar di NRG Stadium, Houston, Texas, Amerika Serikat, Jumat (21/7) pagi WIB, ternyata tidak sepenuhnya disesali pelatih City, Josep Guardiola. Pelatih asal Spanyol itu, justru memberikan apresiasi tinggi untuk performa gelandang mudanya, Phil Foden. Gelandang berusia 17 tahun itu, menjalani debut tak resmi bersama City, ketika dikalahkan MU. “Saya tidak punya katakata yang tepat untuk mendeskripsikan apa yang saya lihat. Performanya di tingkatan yang lain. Dia mencintai klub. Dia penggemar Manchester City. Mungkin musim ini dia akan bersama dengan kami, karena dia spesial. Bisa menciptakan peluang, dan selalu dalam posisi yang terbaik,” ucap Guardiola.

■ INTERNATIONAL CHAMPION CUP ■ GRUP 1 Manchester United 2 (R Lukaku 37, M Rashford 39) ­ Manchester City 0 Roma 1 (S Umar 60) ­ Paris Saint­Germain 1 (Mar­ quinhos 36)

Mulai Tajam

HOUSTON- Penampilan apik striker anyar Manchester United, Romelu Lukaku, kini menuai banyak pujian. Aksi-aksi Lukaku selama menjalani tur pra musim termasuk di antaranya pada ajang International Champions Cup (ICC) 2017, setidaknya memberikan gambaran, betapa tajamnya penyerang asal Belgia itu. Meski di laga perdananya, dia gagal mencetak gol saat jumpa LA Galaxy. Mengawali perjalanan mereka di turnamen ICC 2017, Lukaku mencetak satu gol dari dua gol kemenangan MU ke gawang Manchester City, pada laga yang digelar di NRG Stadium, Houston, Texas, Amerika Serikat, Jumat (21/7) pagi WIB. Dua gol itu, masing-masing dihasilkan Lukaku menit 37 dan Marcus Rasford (39) Kemenangan ini merupakan kemenangan ketiga Setan Merah di Amerika Serikat, setelah sebelumnya mereka mengalahkan Real Salt Lake dan LA Galaxy. MU sendiri akan dijadwalkan berhadapan dengan Real

Aggregate: 5 ­ 3 Skenderbeu Korce 2 ­ Kairat Almaty 0 Aggregate: 3 ­ 1 Jagiellonia Bialystok 0 ­ FK Qabala 2 Aggregate: 1 ­ 3 Mladost Pogorica 0 ­ SK Sturm Graz 3 Aggregate: 1 ­ 3 Red Star Belgrade 2 ­ Irtysh Pavlodar 0 Aggregate: 3 ­ 1 Siroki Brijeg 0 ­ Aberdeen 2 Aggregate: 1 ­ 3 ND Gorica 2 ­ Panionios 3 Aggregate: 2 ­ 5 Videoton FC Fehervar 1 ­ Nomme Kalju 1 Aggregate: 4 ­ 1 KR Reykjavik 0 Maccabi Tel­Aviv 2 Aggregate: 1 ­ 5

Aggregate: 3 ­ 1 Levski Sofia 1 ­ Hajduk Split 2 Aggregate: 1 ­ 3 AEK Larnaca 1 ­ Cork 0 Aggregate: 2 ­ 0 AIK 2 ­ Zeljeznicar Sarajevo 0 Aggregate: 2 ­ 0 FC Midtjylland 3 ­ Ferencvaros 1 Aggregate: 7 ­ 3 CS Fola Esch 4 ­ Inter Baku 1 Aggregate: 4 ­ 2 Galatasaray 1 ­ Östersunds FK 1 Aggregate: 1 ­ 3 FC Utrecht 3 ­ Valletta 1 Aggregate: 3 ­ 1 Botev Plovdiv 4 ­ Beitar Jerusalem 0 Aggregate: 5 ­ 1 Lucerne 2 ­ Osijek 1 Aggregate: 2 ­ 3 Lech Poznan 2 ­ Haugesund 0 Aggregate: 4 ­ 3 AEL 2 ­ Progres Niederkorn 1 Aggregate: 3 ­ 1 NK Domzale 3 ­ Valur Reykjavik 2

Chester Bennington (kiri) dan Mike Shinoda, dalam sebuah konser bebe­ rapa waktu lalu. ■ Foto: dok

KABAR mengejutkan datang dari dunia hiburan, dengan berita meninggalnya vokalis Linkin Park, Chester Bennington. Kabar duka ini ternyata juga ikut merambah dunia olahraga, termasuk sepakbola. Semasa hidupnya, pria asal Arizona, Amerika Serikat itu, juga bersentuhan dengan dunia sepakbola. Chester Bennington diklaim merupakan suporter Ipswich Town, klub yang kini berlaga di Divisi Championship atau kompetisi level kedua Liga Inggris. Kedekatan Bennington dengan Ipswich Town itu, ditularkan ayahnya, Lee Bennington. Lee menjadi penggemar Ipswich Town setelah dikenalkan dengan klub itu oleh Alan Howard, sesama pensiunan polisi dari Suffolk, Inggris. Lee menemani Howard untuk menyaksikan laga Ipswich di Inggris, pada awal 1990-an, dan menularkan cin-

tanya buat klub itu kepada Chester. “Chester memang belum pernah nonton langsung, tetapi selalu mengikuti perkembangan Ipswich dari internet. Dia juga selalu tahu soal posisi kami di liga,” ucap Howard kepada East Anglian Daily Times pada 2009 lalu, seperti dikutip Dailymail, Jumat (21/7). Seperti cinta yang berbalas, Ipswich Town tak luput juga menyampaikan ungkapan belasungkawa atas meninggalnya Chester Bennington, akibat bunuh diri. “Begitu sedih mendengar berita meninggalnya Chester Bennington. Semua orang di Ipswich Town FC menyampaikan empati kepada teman dan keluarga Chester,” demikian kicauan akun Twitter resmi Ipswich Town. Dua bulan lalu, Bennington juga berpose bersama rekannya, dengan memakai seragam FC Bayern Muenchen. Lewat postingan video di Twitter, Bennington mengucapkan selamat atas keberhasilan Bayern menjuarai Liga Utama Jerman. Vokalis grup band Linkin Park, Chester Bennington (41), dinyatakan meninggal dunia karena gantung diri. Dikutip Billboard.com dari TMZ, Bennington ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, di kediamannya di Palos Verdes, pada Kamis (20/7) waktu setempat. Tak lama setelah berita mengejutkan ini heboh, pihak berwajib di Los Angeles pun mengonfirmasi Associated Press, bahwa benar Bennington telah tutup usia. ■ Am-Jie


Luar Biasa

Sabtu Pon, 22 Juli 2017

PELATIH Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, mengaku puas melihat penampilan timnya, ketika mengalahkan Mongolia 7-0, pada pertandingan kedua Grup H kualifikasi Piala Asia U-23 2018, di Stadion Nasional Thailand, Bangkok, Jumat (21/7). “Pemain bermain luar biasa di laga ini. Selamat untuk pemain. Kami bisa bangkit usai kekalahan atas Malaysia. Apresiasi untuk kerja keras pemain, semangat tidak kenal putus asa. Itu menjadi kunci kemenangan kami atas Mongolia,” ujar Milla, usai pertandingan. ■ Am-Jie foto:dok

■ Indonesia Junior Amateur Open Golf Championship

Glenn-Aufa Sabet Champions Overall nyelenggara Indonesia Junior Amateur Open Championship 2017. ‘’Ini penyelenggaraan yang ketiga kali. Memang kami akui ada kekurangan. Tiap tahun kami berkomitmen untuk terus memperbaiki even ini, agar terus lebih baik. Baik dari sisi kualitas penyelenggaraan maupun jumlah peserta. Kami bersyukur, jumlah peserta mencapai 85 atlet, dan ini lebih baik dari tahun lalu,’’ kata Kukrit. Dia menandaskan, sebagai wujud partisipasi Jateng untuk pembinaan golf, pihaknya akan mendirikan Gombel Golf Academy, sebagai kawah candradimuka guna melahirkan golfer-golfer andal. ‘’Ke depan dengan aka-

SEMARANG- Pegolf junior dari komunitas Indonesian Junior Golf, Dominikus Glenn dan pegolf putri DKI Jakarta, Aufa Putri Rachmadya, sukses meraih gelar Champions Overall, pada even Indonesia Junior Amateur Open Golf Championship 2017. Glenn merebut total nilai 291 (3 di atas total par). Ada pun Aufa Putri mengoleksi skor keseluruhan 240 (24 di atas par). Pada ronde keempat hari keempat atau terakhir di Gombel Golf, Semarang, Jumat (21/7), Glenn merebut nilai 73 (1 di atas par). Saingan terdekatnya, Roger Christo meraih nilai 74 (2 di atas par) dengan total nilai 306 (18 di atas par). Sedangkan Aufa Putri pada babak terakhir meraih poin 80 (8 di atas par). Lawan terdekatnya, Aurelia Grace meraih 86 (14 di atas par). Sementara itu pegolf Hong Kong, Chung Shing Pan, menjadi yang terbaik pada Flight C Boys dengan total nilai 227 (11 di atas par). Tempat kedua dihuni Dimas Hanif dengan total skor 261 (45 di atas par). Di bagian putri, pegolf junior Jateng, Victoria Charlene Salim, harus puas pada posisi kedua, dengan nilai keseluruhan 259 (43 di atas par). Di putaran akhir, Victoria mencatatkan nilai 87. Ada pun

juara di Flight direbut Fausta Bianda dengan total skor 249 (33 di atas par). Fausta pada hari terakhir meraih nilai 79. Pada Flight B Boys, Jose Emmanule, berhasil menjadi juara dengan nilai keseluruhan 307 (19 di atas par). Untuk posisi runner up pertama diraih Randy Arbenata dengan total skor 310 (22 di atas par). Untuk putri, Lydia Sitorus menjadi yang terbaik, dengan catatan total nilai 244 (28 di atas par). Di tempat kedua diraih Kania Nur dengan nilai 256 (42 di atas par).

Pejudo Terapkan Variasi Latihan SEMARANG- Jelang penyelenggaran Popnas pada September mendatang, para pejudo Jateng kini mendapat giliran dipoles fisiknya, selama Juli ini. Sebanyak 13 pejudo, yang terdiri dari tujuh atlet putra dan enam putri, diberi latihan fisik dengan beragam variasi. Pelatih tim judo Popnas Jateng, Andianto mengatakan, seluruh punggawa judo Popnas memang sengaja diberi porsi latihan fisik dengan intensitas tinggi, sebelum memasuki tahapan khusus dengan latihan teknik dan trik pertarungan, mulai Agustus mendatang. “Kita baru saja kedatangan lima pejudo di luar PPLOP Jateng, jadi adaptasi program latihan dengan bentuk semacam inilah yang kita inginkan. Ini supaya mereka punya kualitas fisik yang sama dengan para pejudo PPLOP Jateng,” kata Andi, di sela-sela latihan fisik pagi di Sta-

SANG JUARA: Dominikus Glenn dan Aufa Putri Rachmadya, pegolf peraih gelar Champions Overall pada even Indonesia Junior Amateur Open Golf Championship, berpose bersama Ketua Umum Pengprov PGI Jateng Kukrit Suryo Wicaksono usai penyerahan trofi di Gombel Golf Semarang, kemarin.■ Foto: Wisnu Aji

■ DIrikan Akademi Golf Sementara itu, Ketua Umum Pengprov PGI Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono, dalam sambutannya menyatakan, rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan PB PGI untuk menggelar kegiatan ini, khususnya Gombel Golf Semarang, sebagai pe-

dion Jatidiri, Semarang, Jumat (21/7). Dalam Popnas mendatang, delapan pejudo PPLOP Jateng yang terdiri dari empat atlet putri dan empat putra, terpilih untuk ikut bergabung dengan tim Popnas. Sementara sisa kuota lima pejudo lainnya, diambil dari pejudo-pejudo daerah. Mereka yang terpilih di luar PPLOP Jateng itu, telah melalui proses seleksi dan pengamatan yang dilakukan tim pelatih judo Popnas, yakni Heru Pujianto, Vera Saraswati, dan Andianto dari berbagai kejuaraan yang telah diikuti. Ada pun kelima pejudo yang dipilih untuk melengkapi skuad Popnas adalah, Gisa Gidan (50 kg putra) dan Ardio (+81 kg putra) asal Wonogiri, Rizal (81 kg putra) dan Puri (+63 kg putri), dan Siti Nuraisah (-40 kg putri) asal Blora. ■ Jak-Am

Sragen United Harus Lebih Meyakinkan SEMARANG- Manajer Tim Sragen United, Ismu Puruhito berharap, skuadnya selain menang juga dapat memetik gol lebih meyakinkan, ketika menjamu tim Persipon (Pontianak), pada lanjutan laga di Grup 4 Liga 2, yang digelar di Stadion Citarum, Semarang, Minggu (23/7) sore. Perombakan yang dilakukan hampir separuh di tim ini, diharapkan mampu meningkatkan performa skuad besutan Jaya Hartono itu. Apalagi beberapa pemain yang didatangkan, memiliki pengalaman dan jam terbang yang tinggi. “Kita harap tidak hanya sekadar menang saja pada pertandingan besok. Tapi dengan perombakan ini, tim menjadi lebih kuat dan lebih produktif,” jelas Ismu, Jumat (21/7), di kantor Asprov PSSI Jateng, Kompleks Stadion Citarum, Semarang. Mengenai beberapa pemainnya, seperti sayap Elton Maran dan lainnya, diharapkan dapat segera beradaptasi dengan pemain lama. Apalagi dia yakin, dengan pengalaman yang sudah dimilikinya itu, bisa memberikan suntikan dan motivasi bagi pemain-pemain lain. “Kita memang

banyak mengambil pemain berpengalaman, dan diharapkan dapat segera beradaptasi. Saya yakin, coach Jaya Hartono sudah memiliki cara untuk menyetel pemain- pemain itu,” jelas Ismu lagi. ■ Pindah Jatidiri Sementara itu, Panpel Sragen United, Putut Wibowoadi mennambahkan, harga tiket masuk untuk laga nanti di semua tribun, dipatok sama, Rp 20 ribu. “Tiket masuk untuk semua tribun sama, Rp 20 ribu. Untuk keamanan akan diperkuat sekitar 70 an personie keamanan,” jelas Putut. Panpel juga sudah memikirkan laga berikutnya, yaitu melawan tim PSIS (Semarang), yang dijadwalkan pada 6 Agustus mendatang. Meski Sragen United akan bertindak sebagai tuan rumah, namun kemungkinan laga tidak akan digelar di home base Sragen United di Stadion Citarum Semarang. “Untuk izin pertandingan lawan PSIS di Stadion Citarum pada 6 Agustus tidak bisa digunakan. Mungkin kita akan menggunakan Stadion Jatidiri Sema- rang, dan kita sebagai panpel akan siap,” pungkasnya.■ jak-Am

demi ini, diharapkan tak hanya golfer senior, tapi junior pun bisa berprestasi cemerlang,’’ imbuhnya. Kepada para juara Kukrit berpesan, agar prestasinya bisa dipertahankan, dan tahun depan bisa meningkatkan skor. Di bagian lain, Sekum Pengprov PGI, Mulyono Hadipranoto menilai, pegolf junior Jateng mampu bersaing di kejuaraan ini. Beberapa golfer putri bahkan sudah memperlihatkan peningkatan. ‘’Grafiknya naik, dan kami melihat mereka memiliki potensi untuk berkembang dari sisi kualitas tekniknya,’’ katanya. Kabid Pertandingan PB PGI, Anthony Chandra, juga menyampaikan apresiasi terhadap PGI Jateng, yang telah menggelar even-even internasional junior sebanyak tiga kali. Dia menilai, even itu sangat kompetitif, dan ke depan bisa lebih banyak lagi dalam menjaring peserta. Sedangkan, pegolf terbaik putri pada even ini, Aufa Putri Rachmadya menyebut, dirinya sudah tiga kali berkompetisi pada kejuaraan junior ini. Siswi kelas XI SMAN 4 Depok itu mengaku bersyukur, setelah berjuang keras, prestasi tertinggi berhasil direngkuhnya. ‘’Saya sampai deg deg an karena start tak begitu bagus. Tapi saya berusaha sebaik mungkin untuk tampil, dan akhirnya berhasil,’’ ujar gadis yang akrab disapa Pepe itu.■ Jie-Am

Persibangga Ingin Revans PURBALINGGA- Kesebelasan Persibangga (Purbalingga), menginginkan revans atas tim Persip (Pekalongan), dalam laga perdana putaran kedua Grup 3 Liga 2, di Stadion Goentoer Darjono, Purbalingga, Sabtu (22/7) ini. Pasalnya, dalam pertandingan di kandang Persip, pada akhir pekan lalu, Persibangga dipaksa menyerah 0-1. Pelatih Persibangga, Ahmad Muhariah mengatakan, para pemainnya bertekad untuk membalas atas kekalahannya itu. Di putaran kedua ini, kondisi pemain lebih fit. Terlebih setelah mendapatkan suntikan “darah baru”, dengan masuknya tiga pemain. Masing-masing Fauzan Fajri (belakang), Triyanto (gelandang) dan Su haimin (kiper). “Mereka diharapkan akan mampu meningkatkan performa permainan tim,’’ kata Muhariah, Jumat (21/7). Diungkapkan dia, ketiga pemainnya itu bisa jadi akan diturunkan saat menjamu Persip. Pasalnya, target kemenangan merupakan harga mati untuk memperbaiki peringkat di klasemen sementara. Dia juga

menjelaskan, tiga nama itu sudah tidak asing laga dengan permainan Persibangga. “Mereka pernah bermain bersama di kompetisi musim sebelumnya,” ungkapnya. ■ Naik Jabatan Hadirnya Fauzan menurutnya, diharapkan bisa mengatasi problem pemain belakang yang dialami Persibangga di putaran pertama. Sebab, stok pemain belakangnya sangat terbatas. Sedangkan Suhaimin dihadirkan untuk mengatasi masalah di posisi penjaga gawang. Triyanto sendiri diproyeksikan untuk menjadi motor lini serang Persibangga. Sebab, saat masih berkompetisi di ISC B, peran Trimbil, panggilan akrabnya, sangat sentral di lini tengah Persibangga. Meski demikian, pada putaran kedua ini Persibangga juga harus mencoret beberapa pemain. Di antaranya Dean, Irsyad, Gunaryo, Farikhin dan Muaziz Syafii. Nama terakhir, naik jabatan, dari pemain menjadi asisten pelatih penjaga gawang. ■ ST-Am

■ Asia Auto Gymkhana Competition (AAGC) Seri I 2017 KUATKAN TANGAN: Para pejudo Popnas Jateng berlatih menguatkan tangan, dengan mendorong ban truk di Stadion Jatidiri, Jumat (21/7). ■ Foto: jaka n

PSIS Seleksi Pemain Anyar SEMARANG- Manajemen Tim PSIS (Semarang), kedatangan satu pemain seleksi baru, jelang laganya melawan tim Persipon (Pontianak), pada Sabtu (29/7) mendatang. Pemain yang mencoba peruntungan ini bernama Abdul Azis, dan biasa menempati posisi stoper, yang berasal dari klub Persegres (Gresik) U-21. GM PSIS, Wahyu Winarto mengatakan, Azis baru datang sehari dan sudah bergabung dalam latihan bersama tim kemarin. ‘’Dia baru mengikuti seleksi, dan berasal dari Persegres U-21. Kami akan lihat dahulu untuk beberapa hari ini,” kata Wahyu Winarto Jumat (21/7). Lelaki yang biasa dipanggil Liluk ini menambahkan, selain kedatangan pemain seleksi, skuad Mahesa Jenar harus “kehilangan” dua pemain lamanya, M Juni Riyadi (sayap) dan Ilham Arfil (gelandang). Dua punggawa yang jarang diturunkan ini, memutuskan kem-

bali dahulu ke kotanya masingmasing. ■ Pilih Kuliah “Juni sudah menghadap ke manajamen, dan mengundurkan diri. Mungkin dia kembali ke Yogyakarta dahulu. Sedangkan Arfil dari gambaran dan keputusan tim pelatih, terpaksa harus dilepas. Dia juga ingin fokus kuliah dulu, karena sudah semester akhir,” jelas Liluk lagi. Mundurnya dua pemainnya itu, tidak membuat PSIS galau. Terlebih di posisi Juni ada dua stok pemain, M Ridwan dan Hari Nur. Sedangkan untuk posisi Arfil masih tersedia Ruud Gullid, Saddam, Ahmad Agung, dan Tegar Infantri. “Namun kita tetap terus mencari pemain, baik di posisi striker, gelandang, dan stoper. Kami juga akan mencari pemain yang terbaik di bursa transfer ini,” pungkas Liluk.■ Jak-Am

32 Peslalom dari 13 Negara Unjuk Aksi PEDURUNGAN- Sebanyak 32 pembalap slalom dari 13 negara di Asia, akan adu skill dalam ajang Asia Auto Gymkhana Competition (AAGC) Seri I 2017, yang digelar di Jalan Pahlawan, Semarang, Sabtu (22/7) ini. “Tiga peslalom andalan Toyota Team Indonesia (TTI), akan memperkuat tim Indonesia, yang kesemuanya berjumlah delapan orang. Kita berharap tim ini akan mampu bersaing dengan para juara slalom dari 13 negara peserta. Terlebih, kompetisi ini juga masuk dalam kalender Federation Internationale de I’Automobiie (FIA). Selain keterlibatan para peslalom TTI dalam ajang AAGC 2017 ini, Toyota Agya 1.2 juga ditetapkan sebagai kendaraan resmi yang akan digunakan para peslalom,” papar Operating Manager Nasmoco Group, Agus Partono, di Nasmoco Majapahit Semarang, Kamis (22/7) malam lalu. Diterangkan dia, Toyota New Agya ini selain cocok digunakan sehari-hari, juga bisa digunakan untuk slalom. “Mobil ini memiliki bodi yang ramping, sehingga

gesit di jalanan yang padat dan sempit,” tambahnya. Sedangkan Kepala Genta Auto and Sport, Tjahyadi Gunawan, selaku event organizer dan promotor Nasional yang dipercaya menggelar kejuaraan itu, mengaku bangga dan beruntung Indonesia mendapat kehormatan menggelar seri perdana itu. “Semarang saya rasa sangat pas untuk penyelenggaraannya, ka-

rena antusias masyarakat sangat tinggi,” terangnya. ■ Bersaing Sementara itu, selaku tuan rumah Indonesia akan menurunkan sejumlah delapan peslalom. Kedua pembalap Indonesia yang masuk tim inti itu yakni, juara Nasional tujuh kali Slalom, Demas Agil dan Adrian Septianto. Sedang enam peslalom

yang berstatus wildcard, masingmasing James Sanger, Valentino Ratulangi, Anjasara Wahyu, Adrianza Yunial, Ananta OHP. dan Mario Claudio. Pembalap Indonesia ini akan bersaing dengan peslalom dari 12 negara Asia, seperti India, Korea Selatan, Singapura, Malaysia, Srilangka, Kamboja, Nepal, Thailand, Filipina, Hongkong, dan Jepang. ■ rix-Am

SIAP BERTANDING: Para peslalom peserta AAGC Seri I 2017, saat berfoto bersama di sela kegiatan di Nasmoco Majapahit Semarang, Kamis (22/7) malam lalu. ■ Foto: Arixc Ardana


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Ganjar Ajak ’Nguri-uri’ Budaya Indonesia BREBES – Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengadakan kegiatan mengajar di SMK Negeri I Brebes, Kamis (20/7). Dalam kesempatan tersebut, Gubernur mengajak kepada para siswa untuk ‘nguri-uri’ budaya Indonesia yang adi luhung. “Dengan mempertahankan kebudayaan, akan membentuk karakter anak bangsa yang pada akhirnya membentuk karakter bangsa. Kebudayaan Jawa salah satunya, turut membangun karakter bangsa. Sehingga, menjadikan Indonesia beradab dan berwibawa di mata dunia,”tandas Gubernur dihadapan ratusan siswa SMKN 1 Brebes. Gubernur menambahkan, banyak generasi bangsa melupakan orang tuanya ketika telah mencapai jenjang kesuksesan. Mereka tidak lagi menghormati orang tuanya akibat mengadopsi kebudaya-

an bangsa lain yang dianggapnya lebih hebat. “Yang utama, justru ketika sukses jangan sampai melupakan jasa-jasa orang tua dan ini bisa dibangun dengan menanamkan karakter sejak dini, lewaat nilai nilai kebudayaan. Sekolah, tidak hanya mengasah intelektual saja tetapi bagaimana siswa itu bisa bersikap berlandaskan moral, akhlakul karimah dan karakter yang bagus,”tuturnya. Gubernur menambahkan, pembentukan karakter akan menuntun siswa dalam pencapaian tujuan yang dicita-citakan. Dalam mencapai cita-cita banyak aral yang melintang dihadapan, seperti rayuan narkoba, pornografi, radikalisme dan berbagai rayuan lainnya. Kepala SMK Negeri 1 Brebes Drs Ali Subkhi MPd melaporkan kalau sekolah yang dipimpinnnya saat ini memiliki

1.408 siswa yang terdiri dari kelas 10 sebanyak 468 siswa, kelas 11 sebanyak 520 siswa dan kelas 12 sebanyak 520 siswa. Dalam mengajar, Gubernur sengaja memakai metode dialog interaktif dengan para siswa. Siswa pun secara aktif menjawab ataupun bertanya kepada Gubernur dengan berbagai permasalahan yang diungkapkannya. Bahkan anak-anak yang mengikuti kegiatan eks-trakurikuler teater dengan bangga menampilkan akting dihadapan Gubernur dalam bahasa Brebesan. Gubernur mengajar di SMK Negeri I Brebes disaksikan Bupati Hj Idza Priyanti SE dan Wakil Bupati Narjo SH, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Dr Tahroni dan para kepala sekolah serta undangan MENGAJAR: Gubernur H Ganjar Pranowo SH di sela-sela kunjungannya ke Kabupaten Brebes lainnya. ■ ero-skh berkesempatan mengajar di SMK Negeri 1 Brebes, Kamis (20/7). ■ Foto: Eko Saputro

Sekolah Dilarang Pungut Iuran Buku KUDUS – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kudus secara tegas melarang sekolah untuk melakukan pungutan pembelian buku. Pasalnya, dari pemerintah sudah mengalokasikan anggaran khusus untuk penyediaan buku paket maupun buku perpustakaan.

ANTUSIAS: Para peserta sosialisasi bahaya kenakalan remaja tampak antusias dalam mengikuti kegiatan sosialisasi dari PIK R, di SMP 3 Kepil, Wonosobo. ■ Foto : Ilham Ardha.

Cegah Kenakalan Remaja, Siswa Disosialisasi WONOSOBO –Kondisi remaja akan perilaku menyimpang yang semakin memprihatinkaan men jadikan semangat pengurus Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK R) Kabupaten Wonosobo meningkat dalam mengambil peran. Semangat tersebut diwujudkan dengan bentuk pemberian arahan dan sosialisasi di salah satu SMP yang ada di Kecamatan Kepil, Kabupaten Wonosobo. Ketua PIK R Kabupaten, Muhammad Asfiyani membeberkan hal tersebut kepada awak media usai membuka kegiatan di SMPN3 Kepil, Jumat (21/7). Menurutnya, pihaknya dibantu oleh PIK R di tingkat Kecamatan dalam merealisasikan upaya pencegahan terhadap kecenderungan siswa yang berfikir kearah negatif. “PIK R Genesis Kepil yang turut membantu memberikan sosialisasi kepada remaja di SMPN 3 Kepil ini. Mereka mengambil momen saat Masa Orientasi Sekolah (MOS) agar tidak mengganggu jam pelajaran yang lain. Sedikitnya 110 peserta yang ikut dalam sosialisasi ini,” jelas Fian Sementara, salah satu pengisi materi, Nanang Irvan menyebut tingginya antusiasme remaja dalam mengikuti kegiatan sosial itu tak bisa terelakkan. ‘’Terkait keaktifan peserta, mereka terlihat bersemangat, bahkan beberapa peserta mengajukan pertanyaan ke pemateri dengan berebut,” ucap Nanang. Pihak SMP N 3 Kepil sangat mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap siswa siswinya bisa terhindar dari bahaya kenakalan remaja dan Narkoba. Kepala SMPN 3 Kepil, Hadi Wiyono menegaskan sudah seharusnya ada sosialisasi. ■ Ham-skh

50 Kampus di Indonesia akan Diberi Bus JAKARTA - Pemerintah Pusat berencana mengalo kasikan pengadaan moda transportasi bus dari Pemerintah Daerah ke kampus-kampus di Indonesia. Hal ini dilakukan karena tidak dioptimalkannya penga daan bus yang diberikan ke Pemda. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi me ngatakan, bila dilihat rencana pengembangan moda transportasi dalam jangka panjang memang banyak yang harus dikejar. Caranya dengan meneliti fungsi dan tempat moda transportasi tersebut berada. Misalnya seperti pada moda transportasi darat, di mana ada 3.700 bus yang diberikan ke Pemda. Tapi setelah diteliti ternyata tidak dioptimalkan secara maksimal pelayanannya. “Kita kan masih ada 1.700 bus. Dengan anggaran yang relatif terbatas ini, kita melakukan down sizing, itu kita tujukkan ke kampus. Kenapa? karena kalau dikampus dikasih bus janji akan memberikan kemudahan untuk mahasiswa,” ujarnya, di kantor Kementerian Perhu bungan, Jakarta, Jumat (21/7). Tak hanya itu, ada efek lain yang diberikan kampus jika bus benar-benar diberikan. Di mana dia akan melakukan suatu penelitian untuk mencari bahan bakar moda transportasi yang layak. “Kita berikan lebih dari 50 kampus, yang kedua karena anggaran terbatas, kita leasing, kita beli 5 tahun, sehingga pembayaran ini bisa kita simpan,”ujarnya. Memang langkah ini kata Budi, sesuatu yang baru dilakukan. Bukan hanya di darat, penelitian terhadap lokasi dan tempat transportasi juga dilakukan juga di laut dan udara. ■ Okz-jie

”Sekolah tidak boleh memaksa pembelian buku mata pelajaran atau buku paket,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Kasmudi, Kamis (20/7) kemarin. Menurut Kasmudi, sesuai ketentuan, sekolah diperkenankan untuk menggunakan 20 persen dana BOS untuk pembelian buku paket siswa.

Sehingga, pungutan ke siswa tidak diperkenankan lagi. Tak hanya itu, tahun ini Disdikpora juga telah mengalokasikan anggaran senilai Rp 6,7 miliar untuk pembelian buku perpustakaan yang akan didistribusikan ke sekolahsekolah. ”Jadi, sudahlah tidak perlu ada pungutan-pungutan untuk buku lagi,” tukasnya. Hanya saja, selama ini

selama ini masih ada sekolah yang mencuri-curi peluang dengan bekerja sama dengan penerbit lain. Diakui Kasmudi, ada banyak guru yang memilih mengajar dengan menggunakan buku paket dari terbitan percetakan lain. Meski tidak memaksa ke anak didik, namun praktik tersebut seakan mengkondisikan siswa untuk membeli buku yang digunakan untuk pembelajaran. Sementara, buku yang dibeli dari dana BOS justru tidak digunakan. ”Padahal, di BSD segala macam jenis buku-buku ajar untuk siswa dari K13 dan KTSP ada semua dan bisa di download dan nantinya siswa bisa menggandakan sendiri. Buku dari pemerintah boleh difotocopy sehingga biaya lebih

murah,” tandasnya. Sementara itu, Kasi Kurikulum Djamin mengata-kan, buku paket yang disediakan dari pemerintah sudah diangggarkan setiap triwulan yang diambil 20 persen dari BOS. Dan, sebenarnya tidak perlu ada buku lainnya. Tetapi untuk lembar kerja siswa (LKS) kata Djamin tidak menjadi persoalan, berbeda dengan buku paket karena sudah disediakan dari pemerintah dan orang tua tidak perlu membayar. Dia menambahkan, untuk tahun ajaran baru 2017/2018 SD yang sudah melaksanakan K13 berjumlah 262 sedangkan KTSP sebanyak 161. Tingkat SMP yang menggunakan K13 berjumlah 30 sekolah dan KTPS sebanyak 17 sekolah. ■ tom-skh

Mahasiswa STIE AUB KKL SOLO- Sebanyak 91 mahasiswa D3 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Adi Unggul Bhirawa (AUB) Surakarta mengikuti Kuliah Kerja Lapangan (KKL) tahun akademik 2017/2018 di 16 intansi pemerintah dan swasta di wilayah eks karesidenan Surakarta. Pelepasan peserta KKL yang berasal dari program studi (Prodi) Keuangan dan Perbankan, Manajemen Informatika dan Akuntansi dilakukan Ketua STIE AUB Surakarta Dr Agus Utomo di kampus setempat, Rabu (19/7). Ketua Panitia KKL Dra Basuki Sri Rahayu MM dalam laporannya menyatakan, kegiatan yang digelar bertujuan melatih mahasiswa untuk mengenal dunia praktek sesuai kajian teori pada kurikulum pembelajaran program studi. Sehingga kegiatan yang digelar diharapkan dapat meningkatkan wawasan dan kemampuan soft skill mahasiswa dalam memahami keilmuan sesuai

bidang konsentrasi masing masing progdi baik pada tataran teoritis maupun praktis. Untuk mengikuti KKL yang berlangsung mulai 19 Juli sampai dengan 29 Agustus 2017, mahasiswa harus sudah menempuh 75 Satuan Kredit Semester (SKS). Sedangkan lokasi magang berada di 16 instansi terdiri pemerintah, swasta dan perbankan di eks karesidenan Surakarta. Sementara itu Ketua STIE AUB Surakarta Dr Agus Utomo dalam sambutannya menyatakan,kegiatan magang yang berlangsung bertemakan “Bekerja yang terbaik untuk istitusi” dimana mereka ditem patkan. Para peserta dalah mahasiswa yang duduk di semester IV artyinya mereka memiliki teori dan praktek yang kita pandang cukup dan mampu melaksanakan tugas sebagai pelaksana di organisasi. Diharapkan mereka akan menjadi orang penting dalam

KKL: Ketua STIE AUB Surakarta Dr Agus Utomo (mengenakan kopiah) mengenakan jaket kepada seorang mahasiswa perwakilan KKL. ■ Foto: Bagus Adji W pekerjaan di bidangnya. Hal ini mengingat setelah menyelesaikan pendidikan , mereka akan terjun di dunia kerja . Pihaknya berpesan agar peserta KKL melaksanakan tugasnya dengan penuh

tanggungjawab dan memilkiki integritas tinggi. “Jaga selalu nama baik STIE AUB di tempat KKL dan patuhi peraturan yang ada di instansi tempat KKL,” tandasnya. ■ K-2/skh

Unimus Bekali Mahasiswa dengan Program Magang SEMARANG - Program Kependidikan Universitas Muhammdiyah Semarang (Unimus) kembali menggelar kegiatan magang di sekolah, bagi mahasiswa program studi Pendidikan Matematika, Pendidikan Kimia dan Pendidikan Bahasa Inggris. “Program magang ini dibagi menjadi tiga bagian, yakni magang 1 dan 2 yang dilaksanakan selama 10 hari serta magang 3 selama 40 hari. Untuk memperkuat kemampuan mahasiswa, kita berikan pembekalan berbagai kompetensi dengan menghadirkan para pembicara terkait,” papar Tim Kerja Program Magang Kependidikan Unimus Eko Andy Purnomo MPd, disela pembekalan magang di kampus terpadu Kedungmundu Semarang, Kamis (20/7). Diterangkan, pembekalan tersebut dilaksanakan dalam dua tahapan yakni pembekalan umum dengan materi tentang pelaksanaan kegiatan program magang di sekolah, pengetahuan umum magang dan teknis pelaksanaan magang. Untuk kali ini, pihaknya menghadirkan Kepala Sekolah SMAN 15 Semarang Sholeh Amin MPd, sebagai narasumber. “Sementara, pada pembe-

MEMAPARKAN : Kepsek SMAN 15 Semarang Sholeh Amin MPd, sebagai narasumber dalam pembekalan progam magang kependidikan di kampus terpadu Unimus, Kedungmundu Semarang, Kamis (20/7). ■ Foto: Arixc Ardana kalan tahap II, yang akan diselenggarakan pada 24-28 Juli mendatang, materi yang diberikan berupa pembuatan perangkat pembelajaran,microteaching dan pembuatan artikel ilmiah. Sedangkan untuk pemateri, kita hadirkan para dosen dari masingmaisng prodi,” lanjutnya.

■ Respon Positif Diterangkan dia, sesudah pembekalan, pada 31 Juli

mendatang, seluruh peserta yakni sebanyak 129 mahasiswa akan diterjunkan di lima satuan pendidikan yakni SMA Muhammadiyah 1 Semarang, SMAN 15 Semarang, SMAN 9 Semarang , MAN 1 Semarang dan MAN 2 Semarang. “Mahasiswa peserta ini untuk semester III akan mengikuti pelaksanaan magang 1, semester V untuk magang 2 dan semester VII untuk magang 3. Ini sesuai

dengan tujuan dari masingmasing magang, pada tahap pertama lebih kepada penanaman nilai-nilai karakter sebagai guru, tahap kedua memperkuat pembuatan perangkat pembelajaran dan tahap ketiga, berupa pembelajaran di kelas sebagai asisten guru,” tambahnya lagi. Dirinya menambahkan, bahwa sejauh ini respon yang diterima dari masing-masing satuan pendidikan dalam pelaksanaan magang sangat positif. Bahkan banyak dari mahasiswa kependidikan Unimus, yang sudah diminta mengajar meskipun belum diwisuda. “Banyak dari mahasiswa kita yang sudah mengikuti magang 3, yang kita persiapkan untuk menjadi guru profesional, sudah diminta membantu mengajar di sekolah meski mereka belum diwisuda. Ini menunjukkan bahwa kualitas calon guru dari Unimus sangat berkompeten,” terangnya lebih lanjut. Kedepan dirinya berharap dengan pelaksanaan magang di sekolah, para mahasiswa atau calon guru tersebut siap dan berkompeten, saat benar-benar menjadi seorang guru profesional.■ rix-jie


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

JUAL MSNBubut Miling Skrap,Ptg/ TkukPlat,Loder,PchBt.08122876985 SMG 22 G21

GNP RENT FRKLFT MURAH MlyniUnit Baru,Crane. 7600601/ 081326129130

- KENDARAAN SEWA RENTAL SEMUA JENIS MOBIL BARU, Pengantin dll. Hub: 0816656427 SMG 22 G21

SMG 22 G21

POLARIS RENT HiAce 16 SeatInova-Avanza-08510086415708156557896

HILANG STNK H-3357-CF,AN:MEKA NURSINTA A,Kp.Grobogan 52 Rt.4/3 SMG 22 G21

HILANG BPKB H-5555-ZR, AN:Kusleni Ningsih, Jl.Mugas Dalam VIII/6 Smg SMG 22 G21

Hlg STNK H 3130 MY an.Sri Listiana Jl.Roro Jonggrang Dlm II No.6 Smg

SMG 22 G21

ASESORIS

SURABAYA TAXI 081325770577/ 8313131.NewInova-Reborn, AvnzG,Frtnr

SMG 22 G21

HILANGSTNK H-5286-VA An.Santoso Wirjosoekarto,MT.Haryono 255 Smg

SMG 22 G21

CARI JAM ROLEXdll,TOKO GLORIA Pemuda 64 T.3515803/08122902278 SMG 22 G21

250rb+SPR12 Jam AvzInov Xna ElfTrav PjrIrma 085100730146/ 081390333820 SMG 22 G21

BAHAN BANGUNAN

SEWA BUS PARIWISATA AC /NON AC 27,31,35,39,55 Seat 2017,Sewa Non AC Dpt AC Ekonomi.Hub:024-6718303 / 0851 0911 2889 / 0851 0044 5558 SMG 22 G21

Savitri Canopy, PGR,Balkon, RTangga F.GATE. PH: 3541874-08566511117 SMG 22 G21

BUS NUGROHO AC/Non AC/Ekonomis 59/50/40/38/31 Seat Th`2016 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 Smg Ph(024)83184548504071-70286647.

SMG 22 G21

HILANG STNK H-9241-QY,AN:Nunung Widi Nurkasih,Bkt Barisan GIII/11 smg SMG 22 G21

HILANG STNK H-3606-IY,AN: SUPRIYADI,Hub:08156631180 SMG 22 G21

STNK H-5140-GK An.M.Ikmal F Kel.Bugel,Sidorejo,Salatiga. SMG 22 G21

Hlg STNK K-4011-RN an.Iska Mintarti S.Kom. Kel.Ngawen RT.04/05 Blora SMG 22 G21

SMG 22 G21

SPECIAL CANOPY Balkon,Pagar, Murah,Cepat.76740494-085100103473 SMG 22 G21

STAR ALM Folding Gate,RDoor,TKrey MT.Haryono 664.Ph3511181-3586666

SMG 22 G21

PRAKTIS SPESIAL CANOPI,F.GATE, Pagar,K.Almn,TPutar.Jl.GajahRaya No.128C (024)6710938 DpnIndomaret SMG 22 G21

JUAL Pipa Stal & Hitam 8rb/kg Jl.Industri 24 no.628 LIK Kaligawe Smg.Tlp 024-6580990 SMG 22 G21

"MJS"WiremeshFloordeck,Atp Galv PgrBRC Glswool, AL.Foil. KwtLoket /duriMeshS/S.081901239080/7602546 SMG 22 G21

BATA RINGAN& PANEL LANTAI, Jasa Pemasangan Plafon+Partisi Gypsum Tk. RESTU : 024.6731168087777502878 SMG 22 G21

TRUSSINDO STEELRangka atap baja ringan.Kwalitas utama brgaransi CV.Graha Paramitha 024-76745858 SMG 22 G21

Jual Pipa ukuran Tepat 20x20x1,2 30x30x1,2;40x40x1,2; 20x40x1,2; 40x60x1,2.Jl.Industri 24 no.628 Lik Kaligawe Smg.Tlp.024-6580990 SMG 22 G21

BINATANG RUMAH

BTH DANA CPT,5MntCair,Tnp Survey Jam:Sertif& BPKB.KSP.Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D 08112792095 SMG 22 G21

SMG 22 G21

KryawanKrywti,Kedokteran,KM Dlm Tgh Kota,Parkir Luas:08122827897 SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

Raja Bocor .Talang,Dak atap K.mandi renov,dll.Garansi. 2134984044 SMG 22 G21

Acc 0,02% 1.Pencairan Bsr; 2.Lunas Cepat Bunga Hilang; 3.Strategis,Resmi Aman & Terjamin; 4.Pencairan Semua Tujuan Bank, "Datang Pasti Dana Lsg Cair" Jaminan BPKB Mobil. Hub: MKE 024.76433889/ Lilis:0817808688(WA)

SRT MOVERS Jasa Pindahan Rumah Packing,Trucking. Hub: 024-761 8570 0888 6501 138 / 081 701 96266

Jasa Tu2p Kartu Kredit/KTA,Bayar30% Lunas 100%.LEGAL.081281539552

CCTV BY STEFANUS TJ YANG APIK Jl.Gajahmada 180 A. Smg T.-8413232 085100888506 DIBELI SGL KONDISI TV LED AC Laptop CPU Monitor Dll SMG 22 G21

CV.SUPRA:SEWA AC BARU+GNSET, FAN COOL,KlBeli/Bongkar Psng/ Srvis: AC Gnset.T024-6724679/081.2253.5555 SMG 22 G21

GLOBAL TEHNIKSewaAC BARU,GENSET FanCool D/L Kota,JL/Bli/Srvs/Perbaikan AC.T:6700775-085106955757

SMG 22 G21

RENOVASI SOFA K.Tamu, Ukir,K.Mkn Dll.Budiman. 3515411/085100128709 SMG 22 G21

ACCU Mobil Anda Telp Kami Antar Smg Indah E2/12A. Hub:08122912629 SMG 22 G21

SEGALA MACAMALAT PARALEL TELPON Service Instalasi Hub:M.Suyudi29 SMG 22 G21

Lampu Hias Gantung,Tmn,Sorotdown Light, Lokal, Taiwan, Japan, Wijaya Crystal Mt.Haryono 459 Ph:8316459 SMG 22 G21

ANDA BTH Baby Sitter / Lansia Yg Siap Kerja Hub : 0812 279 9490 Atau 0293 490 1581 SMG 22 G21

SMG 22 G21

- KOMPUTER SERVICE/JUAL/BELI,CPU/Print/ Laptop/LCD,3511176-085799650720 MULTINET Suyudono 93/Ph.3551850 BuildUp HP/Lenovo Core 2Quad/Duo Proyektor/NB UPS/Print Eps/HP/Cn SMG 22 G21

PELATIHAN TNGDALAM U Kesehatan, Penyembuhan Penyakit. Khusus Polisi, Jaksa, Hakim, Pengacara Gratis. Hub:Iwan,SH 083842733377 SMG 22 G21

ACCU S.O.S SALEIncoe N50Z= 470rb N70=600rb,N70Z=630rb (TT)Hari Bsr & Mggu Buka (Layanan Antar 24jam Anjasmoro Ry 38,Majapahit Ry 191 0247602446 (24jam 085100900911) SMG 22 G21

LOWONGAN

- SERVIS (PANGGILAN) -

"SPESIALIS" ............ LIBUR BUKA AC,AC,Kulkas,M.Cuci... T.024-7624896 0819852224081229772224 Pggil,mrh SMG 22 G21

PAK NO PH.6717399. J.Pump,P.Air MCuci,W.Heater,KGasKlks2Pt,AC,AC AC,InstalasiPipa,BuatSumurBorDll LbrBuka,LsgJd-24Jam.085101903277 SMG 22 G21

SERV KILAT 24jam(Mrh Cpt Grnsi) L/D Kota,Lbr Buka:AC,Kulkas, M.Cuci,P.Air Jet Pump,Dispenser,W Heater,Instalasi Pipa Air,Buat Smr Bor. T.024-3584788 SMG 22 G21

BUTUH SGR: Driver Rumah tangga, jujur, rajin,pengalaman,bisa matic, Hub: PO BOX 1106/SM50000 SMG 22 G21

Dicari accounting,pria,pengalamn min 5th,S1,ditempatkan di Africa. CV:cmc@ uninet.net.id / hub:021-6696111/Juli Dicari Teknisi,pglmn min 5 th Injection blowing molding,krj ke Africa. CV:cmc @uninet.net.id / Hub:0216696111/Juli SMG 22 G21

Dicari Tenaga pengajar SD & SMP Bilingual. Lamaran via email ke : dyahlestasri2912@gmail.com SMG 22 G21

SMG 22 G21

Dbthk:Wanita,max25th,Adm Akuntan si,u/PerusahnKonstruksi,PT.Pilar Mas,Kp.Brondongan No.9,Smg 50123 SMG 22 G21

DBTHKANTEKNISI LISTRIK (+AUDIO) Pria,Max.30th,Min. STM,SIM C.Krm: Industri Terboyo Barat F4 Smg SMG 22 G21

PABRIK PLASTIKdi SEMARANG TIMUR OPERATOR Pria/Wanita max.35th, Bisa Shift. Hub:0878 3220 3999 SMG 22 G21

DICARI:PEMBANTU Suami-Istri yg Bisa tinggal dilokasi pekerjaan di Salatiga. Hub:081 210 472 057 SMG 22 G21

DIBUT sgr \b0 bbrp krywti,single, max jujur,siap lgs kerja.Bawa lamaran ke: Harvest Phone jl.tlogosari raya I/49 SMG 22 G21

DCR:1.SLS Pria,u/Industri&Building,SimA/C.2.ADM,Wnt,BsKomp(1&2 Usia Max 35th).Lmr:MT.Haryono 473 SMG 22 G21

Dibutuhkn sgr 30org P/W llsan slta/D3/S1 ut perhotelan & kpl pesiar ada pelatihan singkt hub: 082133596249/085319039019 SMG 22 G21

BTH:ADMIN MINIMARKET min SMA/SMK Pria/Wnt,max30th,posisi di SMG Lmr:hrd.minimarket @gmail.com / Jl.Erlangga Barat VII / 5E Smg SMG 22 G21

CARI:TNG ADMIN BENGKEL Pria Berpglmn,di Mangkang D3/S1 Ekonomi, max 35th, Bisa Office.Lmr:Gajah 56, Sumber Abadi Motor(dkt Gjh Brt V) SMG 22 G21

SGR DIBTHKAN Bbrp:Tenaga Ahli Pengukur Tanah/Marketing Rental Alat Berat yg Sudah Berpenglmn Hub: PO BOX 1128 / SM

SMG 22 G21

PELUANG EMAS, dicari 25 org llsn SMA/K/D3/S1, sgl jurusan usia 1725th u/ di Training & di rekomendasikan mjd stf bndra/FA/Travel hub 0821 3359 6249/085319039019 SMG 22 G21

SKIN CARE KLINIK Membutuhkan: BEAUTICIANT,Syarat:Wanita,Max 26th Pendidikn:D3-Keperawatan/ SMU/SMK Apply to:Farania Beauty Clinic,Jl.Kelud Raya 15F Smg, Sebelum 24-Juli`2017 SMG 22 G21

BTH:1.RECEPTION,PRIA,MIN.D1,M ax 32Th,Diutmkn Msk Mlm.2.Kasir, Wnt Min. SMA, Max.28 Th.3.Roomboy,Pria Min.SMA,Max.28 Th. Lmrn:Setiabudi 12 Gombel Smg. SMS:0821 9020 3757

SMG 22 G21

DIBTHKAN SGR:SOPIR TRUCK,Pria, Punya SIM.B1,Pnglmn,Usia Max50Th Sgr Dtg Lngsung Ke:PT.Jawa Surya Kencana Indah, Kawasan Industri Terboyo Blok N.1 Semarang. SMG 22 G21

DBTHKN:SALES & ADM,min SMA/K, max.26,Jujur,teliti,tnggng jwb, krm ke Antusias Notebook Center Plsa Simpang 5,lt.5,024-40012309

DBUTUHKN:Guru BK,Guru TSM,Guru Komputer DKP,IPK min 3,0.Penampi lan Menarik.Lamaran lengkap ke SMK Bina Nusantara,Jl.Ki Sarino No.5 Mangunpranoto Ungaran

SMG 22 G21

PLG 22 G2

STNK H.5154.AQG An.Sofi Indra WKlipang Pesona Asri III/F SMG PLG 22 G2

HILANG STNK H-6902-YN,AN:NAZRI KOMARDI,Hub:082236029263 SMG 22 G21

HILANG STNK H-4010-APG,AN:Heniek Purwantri Sujiharini.085291577568 SMG 22 G21

Hilang STNK H-4275-QZ,AN:Gunawan Jl.Kaba Utara Rt.06/12 Tandang SMG 22 G21

Hilang STNK Yamaha AE-4894KO,an Sarinem.Hub: 085745519419 SMG 22 G21

DIBTHKN:ADMIN ACCOUNTING, Min.D3 Max38Th.KrmLmr:Jl.Veteran 39 Smg SMG 22 G21

CARI:MEKANIKMOBIL & CUCI MOBIL Krm:TZM Motor,Jl.Hasanudin G-63 SMG 22 G21

DIBUTUHKAN:KARYAWATI TOKO Hub:Moch.Suyudi 29 Semarang SMG 22 G21

CrSgrTngPria U/ Jualan Kebab Di AlfamartGajah,J15-21.08122831840 SMG 22 G21

Telemarketing Perbankan P/W Min SLTA.Gapok+Insentive.082225305468 SMG 22 G21

BTH:TNG PRIA Usia 27-35Th SMA Sederajat.Hub:Majapahit No.384 SMG 22 G21

SMG 22 G21

MESIN

DEUTZ GENSET Open & Silent type 10-500kVA 024.3519324-6 Triana Bintang SMG 22 G21

TRI ARGA KENCANA - GENSET Jual-Service-Parts-Sewa- GENSET (024) 671-5384, 671-2178- GENSET SMG 22 G21

SEJATI TEKNIK MENYEWAKAN BMolen B.Trailer,Stamper(Paving),P.Air, C.Cutter, Trowel,Scaffolding,Compressor,Genset 25-130 KVA/Silent Dll. Jl. Tanggul Mas Raya A-2/IX Hub:Tlp(024)3510930/08112709156 SMG 22 G21

MOBIL DIJUAL

SMG 22 G21

RESTO MANGKOKJAGO DIKUDUS BTH: 2 ORG LK2,MAX 35TH,PGLMN DIBAKSO MIE TARIK,SUSHI & JAPANESE FOOD. LMRN: ANIE BAKERY. JL KENARI 43 KUDUS 08886507272.DSEDIAKAN MESS

SMG 22 G21

DBTHKN:SALES & ADM,min SMA/K, max.26,Jujur,teliti,tnggng jwb, krm ke Antusias Notebook Center Plsa Simpang 5,lt.5,024-40012309

BRYANT BAKERYDEMAK MBTHKN: A.2 ORG BAKER LK2,MX 35TH, PGLMN ROTI MODERN, TAWAR & PASTRY. B.2 ORANG GARNEER TART,LAKI2,MAX 35TH,BISA KUE TART BC/CKLT/ FONDANT.C.1 ORG OVENMAN, LK2,MAX 35TH,D.6SPG WNTA MAX 25TH,BS POS KASIR. E.6ORG WNT /LAKI2,MX 35TH,BISA BENTUK ROTI/ DONAT.LMRN:ANIE BAKERY JL.KENARI 43 KUDUS 08886507272. -ADA MESS-

SMG 22 G21

BTH SALES MARKETING ALKES Area Surabaya & Bandung, Pria,Min SMA Lam Ruko RoyalPark Kav 6 Klipang Sendangmulyo SMG T.024 76410229

SMG 22 G21

DICARI SALES:Min SMA,Pengalaman Bahan Bangunan.Kirim CV ke Kawas an Industri Candi Blok 8.D / 1.C Jl.Gatot Subroto - Semarang PT Anugrah Jaya Putra SMG 22 G21

CARI TEKHNISI Pria,Max 35Th, Pend. Min STM,Marketing,Min SMK,Max 35 Th,Lam.Krm:PT.TREETOP PYRAMID Ruko Pandanaran Hills Blok AA No.02 Jl.Kompol R.Sukanto Rt.01 Rw.09 Mangunharjo-Tembalang Smg.50272 SMG 22 G21

BUTUH SGR: GURU PPKn,Bhs Ind, Sejarah Ind,Simulasi&Komunikasi Digital, Seni Budaya,Bimbingan Konseling. Syrt: Min S1 berakta IV LamKrm Ke:SMK Pelayaran AKPELNI, Jl.Soegiyopranoto No.37 Semarang

- CHEVROLET BU Captiva Diesel 08 Hitam, 107jt Pjk off 3x Plat H, Hub:0816653553 SMG 22 G21

CAPTIVA`11DSL,NewMdl,Silver,Bgs Naga Motor,7603253/088806539113 SMG 22 G21

- DAIHATSU DIJUAL D.ZEBRA PU 2004 HITAM Plat H Hub.085 225 041 344 SMG 22 G21

XENIA`13 DELUXE POL H,ISTIMEWA Naga Motor 7603253, 088806539113 SMG 22 G21

SIGRA M/T`2016MERAH 100%Spt Baru Ayla M/T`2016 Putih 100% SptBaru Luxio M`13 M/T Putih 100%SptBaru Granmax 1.5 MT`13 Slvr 100%SptBr Xenia X`2014 Hitam 100% Spt Baru Xenia Xi`2010 Silver 100%SptBaru Saudara Motor,Jl.Dr.Cipto 88 Smg Telp:0243567151 / 024-3567150 SMG 22 G21

- HINO DUTRO LT Bak 04 An.Sendri H-AC Amb, Pajak Baru. Hub:085712477464 SMG 22 G21

- HONDA Dijual CRV2.0 MT,16,BARU,Putih Hub: 085641505056

SMG 22 G21

DBTHKN:StafAdministrasi Keuangan Jurusan Akuntansi & Administrasi Umum Jurusan Administrasi Perkan toran,IPK min 3,0.Lamaran Lgkp: SMK Bina Nusantara,Jl.Ki Sarino No.5 Mangunpranoto Ungaran SMG 22 G21

DIBTHKAN STAFF PEMASARAN 5 Org Syarat:min.SMA diutamakan Berpenga laman dibidang Ritel.Lamaran Via Pos: Ktr (PUSKOPEN-ADS), UMKN Jateng Center Lt.1 Jl.Setiabudi No.192 Smg atau email: kopenads@gmail.com Plg Lmbt 31/07/2017 Pkl 16.00 Wib

SMG 22 G21

PAKET Ringan HONDA,DP BRIO 5jt, MOBILIO 10jt. Hub:081213800069 SMG 22 G21

H.JAZZ VTEC SPORTY`05 A/T,TGN 1 Abu2,Istw Skali 085 100 301 253 SMG 22 G21

ODYSSEYABSOLUTE PLUS`04 Ungu Tua Accord VTi A/T`2007 Abu2 Mbl Prima:024-3521481/0816653113 SMG 22 G21

JAZZ RS`15 Manual Putih; Mobilio E`14 & `15 matic putih Hub:Mario 081901187558

SMG 22 G21

PERUSH.BUMN Butuh: INSPEKTOR/ SURVEYOR Laki2,S1 Tehnik,Max27th menguasai BhsInggris & Komputer bersedia lembur,Berpengalaman, IPK min.2,75.Lamaran dikirim: Bag.SDM, Jl.Dr.Cipto 232A Smg/ Email:sdmptsisemarang @gmail.com SMG 22 G21

STNK H.2127.AOG An.Tri Utono Jl.Taman Tegalsari 1/15 Rt 2/4 SMG

HILANG STNK H-3856-QS,AN:Ilyas AgusTianto Saputro.085642158274

- SUMUR/WC -

SMG 22 G21

SMG 22 G21

DCR SOPIR PNGIRIMAN,SimB1, Pria Max40th,Jujur,Mau KrjKrs,Py Jmn u/Bkrj.Lmr ke Agus Salim D20-21

SMG 22 G21

ELEKTRONIK

KEHILANGAN

SMG 22 G21

Butuh marketing Handal,allow 8jt+ komisi,trip LN,CV Jl.indraprasta 2A Smg, vn.hrd@yahoo.com, up.vina

SMG 22 G21

Dbthkn Krywn/i 25-35Th,Min SMA. Gaji Tinggi+Bonus.Interview Lgsg Jl. Depok 43C (Sebelum RM d`Cost)

SMG 22 G21

SMG 22 G21

SERVICE TV LED,LCD.085109100075 SONY,TOSHIBA,SHARP,LG,POLYTRON

SMG 22 G21

SMG 22 G21

BTH:MARKETING&TRAINER Part Time Pelatihan Otak Kanan, Mahasiswi Ceria,Suka Anak. SMS:0816650176

Bth: Sopir diutamakan Pglmn utk Armada Bis Jrsn Mlg-Sby,Krm lam+Ft Copy KTP,ViaPos:Jl.Grenwood Golf 1 No. 20 Araya - Blimbing 65125 - Malang.

SMG 22 G21

SMG 22 G21

- PENGIRIMAN BARANG -

BTH:KRYWLk2.Max30ThSMK Bangunan MengusaiAutocad:JlLamperTgh2/593

Walk in Interview Kasir-Waiter, Wnt /Laki2. CV ke: Bestcamp Jl.Medoho Raya 6 Smg. Jam 15.00-17.00 Wib

DBUTUHKN:Guru BK,Guru TSM, Guru Komputer DKP,IPK min 3,0.Penampi lan Menarik.Lamaran lengkap ke SMK Bina Nusantara,Jl.Ki Sarino No.5 Mangunpranoto Ungaran

SMG 22 G21

Spesialis Kebocoran,Renovasi, Bangun Rmh,Ruko,Kantor,dll. 081327140961

SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

MAXEGARDCCTVhdcvi.720p.Sgt Jelas SiangMalam.08122515653.Seroja2/3

SMG 22 G21

SMG 22 G21

CARI Sopir Box Diut.bs Matic,Pnglmn LuarKota, Jl.Papandayan 7 Sampangan

BTH:KOKISUPERVISOR RESTO & Waiter ,Waiters Bpglmn,Dom Sktr Boja.CV LsgKe:Jl.UntungSuropati Kav23Smg

BUTUH DANA CPT? Syrt:Mudah, Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa,Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323(Bonita/Volta)

SMG 22 G21

BHINEKA KARYA :Desain,RAB, Bangun Rumah Tinggal, Hub:085229334121

CARI: Admin Llsn SMK/SMA bs Komp. aktif,DisainGrafis. Medoho Ry 89 Smg

SMG 22 G21

LAIN-LAIN

SMG 22 G21

BUDI PARABOLA SPESIALIS CCTV & P.bola.081575193691-085101226391

- JASA PROPERTY -

SMG 22 G21

BUTUH TENAGA WANITA ,JUJUR, Ulet,Rajin,Min SMP,Umur 25-40Th. Hp.082326201163 & 081235468086

KRDT RAMADHAN Brhadiah Bingkisn Lebarn,Ang Ringn,Plaf. 1Jt sd 100 Jt JkWkt 36Bln. Hub:BPR Gunung Rizki Ph.(024)6710088, 081226620088

SMG 22 G21

BIRO JASA

Kos Krywti/Pelj.Putri,Fas:AC,Kmr Dlm SpringBed,TV,08122809949.Krapyak

KSP KARYA MANDIRI Proses Cepat Simpan Aman,Jaminan Srtfkt:BPKB, Mbl/Mtr Msh Krdt Bs Dijmnkan.Hub Kdmundu,T.6717059 - 087832522845

SMG 22 G21

GROOMING Anjing/Kucing pnggln& AntarJmpt 0895380716384/5AA764E3

SMG 22 G21

DBTHKNADM,Wnt,SMEAsdrjt,max3 5th Py Mtr Sdr.H:Jl.Supriyadi B11

SMG 22 G21

KOST

BPR/BUTUH UANG

SMG 22 G21

PUSAT GIPSUM ,Majapahit 237 Smg T.6718379.Gipsum KW.I, 52 Rb, Holo Galvanis 12.500,Bajaringan 54.000

BTH SGR:PRT,Gaji 1,5Jt,Nginap Sltg,jjr+Rajin.SMS:085641095111

Perush DACO Properti Membth: 1.Marketing Perumahan Pria/Wnt, Max. 35th, Pglmn 1th, Gaji/Komisi/Bonus Menarik; 2.Kepala proyek,Min D3/S1, Displin, Rjn, pglm 2th,Gaji menarik.CV kirim e-mail: dacoproperty@gmail.com

SMG 22 G21

MOBILIO E MT`15SILVER 100% Spt Br Jazz IDSi M/T`2005 SilverStone Saudara Motor,Jl.Dr.Cipto 88 Smg Telp:024-3567151 / 024-3567150 SMG 22 G21

CRV`08 2.0 AT SILVER ISTIMEWA CITY`2008 MANUAL,HITAM BGS SKL FREED PSD`2009 Merah Maron,F.Var Naga Motor,7603253/088806539113 SMG 22 G21

- ISUZU PANTHER PU 2011/2012 AC,PS Hub: Badak VIII/7- 081 390 236464

SMG 22 G21

DICARI: 1. S1 Sipil u/ SITE MANAGER Brpenglmn min.3th di TransmisiListrk 2. D3/S1 SegalaJurusan Mempunyai Sertifikat HSE Officer 3. D3/S1 Sipil Sebagai Project Control Brpngalaman di Transmisi Lam Ke Jl.Veteran No.39 Semarang SMG 22 G21

SMG 22 G21

Panther PU Std/3 way`08,Barang Bagus,Terawat,Siap Pakai,Nego. 082221985180/087832660668(NoSMS) SMG 22 G21

Jual:Panther LS 2009,plat H cream, AC nyes, tape,velg racing,brg terawat,no pjg,tinggal pakai. Hub:08122898338 SMG 22 G21

PANTHER GRANDTOURING`08 HITAM Panther LS`02 MT Silver Istimewa Saudara Motor,Jl.Dr.Cipto 88 Smg Telp:024-3567151 / 024-3567150 SMG 22 G21

SMG 22 G21

LALA SEDOT WCSERVIS BAGUS MURAH Dlm&Luar Kota Tiap Hari. Hub: 024-3552411 SMG 22 G21

SEDOT WC MAMPET: WastafelSaluran Got TnpBongkar, Grsi.082322503878 SMG 22 G21

ZEBRA KURAS WC DJmn Bersih&Puas CakrawalaTmr18. Ph7609683/7601651 SMG 22 G21

SANTOSOJAYAKRS WC&LBH,TANJUNG 8 085950869170-0243548090-3542438 SMG 22 G21

RODAMASsedot limbahWC,Msin Otmts TiapHriBuka,Dlm&LuarKota.8505943 085 10572 1444 / 081 2284 39996 SMG 22 G21

HILANG STNK H-5531-MW,AN: Stepanus Priyo W.081805938727

- MERCEDEZ -

SMG 22 G21

STNK H-3272-YB An.Dwi S Jl.Kemiri Barat,Sidorejo,Sltg.

Mercedes Benz New CLA 200,Autorized Dealer.PT.Kalimas Ai smg.6592812 SMG 22 G21

SMG 22 G21

BPKB H-4204-RB An.Agus Setioadi Purwosari 3/4 Salatiga.

SLK 200`2004 LIMITED, SPR ANTIK Naga Motor,7603253/088806539113 SMG 22 G21

SMG 22 G21

BPKB H-4204-RB An.T Manao R Jl.Serang 79 RT4/1 Tingkir,Sltg SMG 22 G21

HILANG BPKB H-5252-AG,AN:Agus Kasbantoro,Jl.Mugas dalam VIII/6 smg SMG 22 G21

BPKB Nopol H-3544-WB An Deby L D/A Jl.Tunjungkoro No.178 Sltg SMG 22 G21

STNK H-3211-YB An.Subadar Kel.Bugel,Sidorejo,Salatiga. SMG 22 G21

- MITSUBISHI JUAL MITS.L300 PICK UP Th`2016 Hitam,Kondisi Bagus.087831020004 SMG 22 G21

PAJERO`2014 VGT Exceed,Bgs,Istw Naga Motor 7603253, 088806539113 SMG 22 G21

Pajero Excd`15Putih;Pajero Excd lmtd`13 htm;Mirage GLSsport`14 matic;Mario-081 9011 87558 SMG 22 G21


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

■ Pekerjaan Cor Jalan

Jalur ke Blora Kembali Buka Tutup BLORA– Dinas Bina Provinsi Marga Jawa Tengah melalui Balai Pelaksana Teknis (BPT) Bina Marga Wilayah Purwodadi, merampungkan sisa pekerjaan pengecoran jalan (rigid pavement), dan penyelesaian proyek peningkatan jalan provinsi yang ada di wilayah Kabupaten Blora dan Sragen. Hasil pantauan Wawasan, Jumat (21/7), pekerjaan rigid pavement pasca Lebaran 2017 tidak sebanyak pelaksanaan sebelum Lebaran lalu, karena hanya satu titik di jalan Blora-Wirosari, dan satu proyek perbaikan jembatan Ngaringan. Sementara di jalur lingkar selatan Cepu-Randublatung-Singget-Kuwu terdapat sisa pekerjaan di dua titik, sehingga lalu lintas harus kembali diberlakukan sistem buka tutup (satu arah). Lokasi lain dibawah BPT Bina Marga Wilayah Purwodadi, masih ada tiga titik di wilayah Kabupaten Sragen, masing-masing satu titik di jalan NgrambalGaleh, dan dua titik di Sidoharjo-Gemolong. Menurut Kepala BPT Bina Marga Wilayah Purwodadi Barkah Widiharsono, selain pekerjaan rigit pavement (tehnis perkerasan kaku/cor beton), juga dilakukan pekerjaan penyelesaian akhir (finishing) penataan berm di kanan kiri jalan, dan pekerjaan lain yang belum tun-

- MITSUBISHI Box Egkel Alm`11/Chiller`12, Dbl Ban 110PS,Bbn Box Cabin Chasis `12,plat H,Brg Bgs,Trwt,S`Pakai, 082221985180/087832660668 (NoSMS) SMG 22 G21

- NISSAN Serena CT A/T`05,HWS`08 (H) Brg Bgs,Nego.081393072737(NoSMS) SMG 22 G21

GRAND LIVINA XV`12 H, SILVER MTL Hub:Badak VIII/7Hub: 081 390 236464 SMG 22 G21

BU Grand Livina XV `11 Tangan 1, Pjk Baru,H, an.sndri. 082133288836

tas. “Pekerjaan pasca Lebaran tidak banyak, di Blora-Grobogan hanya satu titik rigit dan jembatan serta tiga titik wilayah Sragen,” kata Barkah. ■ Bertahap Sebelumnya Lebaran lalu, di wilayah Blora dilakukan peningkatan rigit pavement sepanjang 4 km, masing-masing ruas Singget-Cepu sepanjang 3 km, dan ruas Kunduran-Blora sepanjang 1 km. Ruas jalan Singget-Cepu yang diperbaiki mulai Plosokediren-Sumberejo Kecamatan Randublatung, KedungtubanSogo, dan Nglandeyan wilayah Kecamatan Kedungtuban. Saat ini di Kabupaten Blora ada tiga ruas jalan dengan status jalan provinsi, yakni ruas Singget-Cepu (46 km), ruas Kunduran-Blora (25,020 km), dan ruas Todanan-Ngawen (28,060 km) selama ini dilakukan perbaikan/peningkatan secara bertahap (multi year). Selain itu jalan lingkar luar ruas Singget-Doplang-Cepu su-

LEXUS RX 270 HK A/T FICE LIFT 2013 Putih 100% Orisinil, Low Km Kond Sangat Istmw-081 2285 83123 Rush S A/T`08`09,Vios G`09 A/T M/T,Avz G`08,Inv G A/T`09,Altis G AT`08 (H), Alt V AT`10,Brg Simpn Istw,Trwt,Ngo.087835723307 NoSMS

SMG 22 G21

G.LIVINA SV`12MT PUTIH100% Spt Br X-Trail`2007 Hitam 100% Spt Baru Saudara Motor,Jl.Dr.Cipto 88 Smg Telp:024-3567151 / 024-3567150

fisik jalan sudah berupa rigid beton semuanya. Menurut Kepala BPT Bina

JL TEMPT USH+USAHANYA,FLAMBOYAN Karoke & Mssge Jurnatan0816656129

SMG 22 G21

Rmh 2Lt HM LT/B:198/220 5Kmr,1KM Grsi.Mlatiharjo Tgh 28. 082220209398

ADA LAHANu/USAHA KULINER Lokasi Strategis.Hub:Pujasera Nusantara Tlogosari Smg Hp.089 6652 04483 SMG 22 G21

AGYA G A/T`16SILVER 100%Spt Baru Agya G M/T`16 Hitam 100% SptBaru Grand Veloz MT`16 Hitam 100%SptBr Veloz M/T`15 Putih 100% Spi Baru Yaris S Lmtd`11 Htm,Vios G`08Htm All New Avanza G`13 Hitam Istmwa Innova G Dsl`13 M/T Hitam Istmwa Inova V Dsl MT`06 Slvr 100%SptBr Inova G Bsn MT`08 Slvr 100%SptBr Sdr Mtr Dr.Cipto88:3567151/3567150

PROMOTdn5300=3,2Jt,UV=750rb,O z425rb,FltSS=950rb.Isi Ulang Lkp 15Jt. Hub: Simongan 28 Tlp:7604000

SMG 22 G21

RUKO,DEPOGUDANG~ Sewa/Jual SHM Kutoarjo Jl.Raya NG 081227509999 SMG 22 G21

JUAL CPT Rmh HM 365m2 Jl.Puspowarno Ry No.42. Hub:081901051557 PURI ANJASMORO L2/35,4+1KT, 3+1KM LT:210,LB:300 Hub:081 665 2996 SMG 22 G21

RUMAH KUALA MAS XII/595, 4KT,2KM Hub: 0816652996 / 085727136020

PENDIDIKAN

SMG 22 G21

Perum Graha Mukti Tlogomulyo T.36, UM24Jt.02476580971/ 081391331861

BREVET PAJAK Mulai 1 Agts`17,TAX Training,Jl.Cokroaminoto 6 T.3518247

SMG 22 G21

Puri Anjasmoro A8/10,Lt.98m, Bbs Bjr 2KT, 2KM, Hrg Nego.Hp:08115210321

SMG 22 G21

REPARASI Shockbreaker & Onderstel Benar2 Ahlinya & Berpengalaman Pak To,Dr Cipto 65 Ph:3583779 Smg SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

PRESTASI PRIVATGROUP SD,SMP,SMU GuruDtg.Hub:7614381/08132550455 4

RUKO HM LT:122m2, LB:185m2 Jl.Banaran Unnes Smg-081390880005 SMG 22 G21

SMG 22 G21

JUAL RUMAH SHM,2Lantai,di Jln. Tmn Seteran. Hub:085.10070.8749

BREVET PAJAK C mulai 1-Sept`17 Tax Training,Jl.Cokroaminoto 6 T.3518247 HP.081326003700 & 085726899939

SMG 22 G21

Jual Rmh HM Jl.Kuala Mas V/237, PAM 1300W,Sumur,Lt.120m. Hubungi: 08886404288

SMG 22 G21

MOBIL VARIASI

SMG 22 G21

- SUZUKI Extra PU`08,Futura PU`08`10Nego 082221985180/087832660668(NoSMS) SMG 22 G21

ERTIGA GL `12 MANUAL,JOK MBTECH Sangat Istimewa. 0815 7525 7333 SMG 22 G21

S.CARRY 1.0 BOX ALUMINIUM 2008 Hub: Badak VIII/7- 081 390 236464 SMG 22 G21

SUZUKI X-OVER`2011 Akhir Full Orsinil.Jl.Suyudono91-0816344728

SIMOEH CAR LEATHER,1 HARI JADI CoverJok,Doortrim, Karpet Dsr,Stir Plafon,T024-7603207, 085100468000 SMG 22 G21

TERIMA JASABERSIHKAN HEADLAMP Yang Kusam Jadi Lebih Bersih. Hubungi: Karoseri Center 2, Jl.Hasanudin D.52 AB:024-3558816 www.karosericenter.com

PENGOBATAN

SMG 22 G21

Jual Rmh HM,Jl.Widosari III/27,PAM Sumur,Lt.91m,1300Wt.08886404288

SMG 22 G21

- TOYOTA ALL NEW AVANZA G `2012(H)SILVER Orsnil.Bs TT Innova.081 666 6350 SMG 22 G21

VELLFIRE`10 Premium,Short,Putih (N),An.Sendiri,Hub:081 2265 0567 SMG 22 G21

Jual Ruko. 3Lt,HM.Lt90,LB200,Fas lkp Jl.AR Saleh.SMG.Hub:081226364500 SMG 22 G21

SMG 22 G21

PURI ANJASMORO L2/35,4+ 1KT,3+1KM LT:210,LB:300 Hub:081 665 2996

CLARA MASSAGE (ADA TEMPAT) Terapy & Profesional.081229519666

TLOGOSARI (UDAN RIRIS) Ruko Dijual SHM- 2 Lantai.Hub:O877 4646 2288

THERAPIKrgGairah LmhImpoten& EjaklsDiniadaTmpt.Dewi,082136463040

JUAL RUMAH SHM,2Lantai,di Jln. Tmn Seteran. Hub:085.10070.8749

PIJAT Bp CATUR 085290500857 Panggilan Pasti Sembuh.

SMG 22 G21

SMG 22 G21

Puri Anjasmoro A8/10,Lt.98,bbs Bjr,2KT,2KM(Nego).08115210321

EXIST EX GRAHA VIT. Shiatsu & Reflexi.KM Dlm/Jam 75Rb. Jl.Ruko Jurnatan A17 (Bubaan) Ph.3545618

SMG 22 G21

Dijual Murah Rmh Baru. Perum BSB Taliasih.3KT,2KM.550Jt.081225305838

SMG 22 G21

IMPOTENSI&EJAKULASI Dini,Kurang Keras,TdkBisa Memuaskan Pasangan Khitan, Wnt Frigid,Kering Premono Pause,Pengobatan Dokter. Klinik Harmoni:024-8316841 /081225171799

SMG 22 G21

RMH SIAP PAKE:2LT HM 270/230 Jl Puspowarno XII B/1 B- 0816665084 SMG 22 G21

RUMAH KOS HM 6 MILLIAR, Seisinya LT=280/LB=480m2.Hub:082138640216

SMG 22 G21

SMG 22 G21

Rmh Mewah. HM.2LT.Lt:211m2, 5KT, 4KM,Jl.Depok,SMG. Hp:081226262870

SMG 22 G21

RHINO ENGKEL BOX 2001 Hub:Badak VIII/7- 081 390 236464

PERLENGKAPAN RUMAH

SMG 22 G21

RMH HM 2LT 84/104m,4KT,PAM,Tlp 1300Wt,Garasi,Jl.Meranti Tmr III/204 Banyumanik.470Jt/Ng.082135918887

SMG 22 G21

BU Gratis Corolla` 94 Istimewa a/n.Sendiri, Plat H. 085866488100 SMG 22 G21

BU Yaris Sportivo `13, Plat B, Tgn 1, Pajak Baru. Hub: 082313844426

IKUMISpringBed Lebih TEBAL/ KOKOH GaransiPer,KsrBusa Garansi7609390 SMG 22 G21

SMG 22 G21

KJG LGX`2000EFI,Bgs,NoPjg: Tirtoyoso 8/21 Rejosari T085741428624 Innova G dsl`16 reborn manual Innova G`14 bnsin manual Hub:Mario - 081901187558 SMG 22 G21

G.FORTUNER`12Dsl VNT TURBO, Slvr AVANZA E Manual`15 H,Silver,Istw Naga Motor,7603253/088806539113 SMG 22 G21

JUAL MURAAAH RUMAH HM di GANG WARUNG Hub:Irifan,081.824.5964 SMG 22 G21

RMH BARU SIAP HUNI,2KT,1KM. Bisa KPR, Sdgmulyo Tmblg.085866121119 SMG 22 G21

Jual Rmh Baru, Puri Anjasmoro,Faslts Lengkap.4KT.Hub:087822293555

RUMAH DIJUAL

SMG 22 G21

SMG 22 G21

RUKO HM LT:122m2, LB:185m2 Jl.Banaran Unnes Semarang - Trlp: 081390880005 SMG 22 G21

2Unit APARTLOUIS KIENNE Pandanaran, View Laut.Irifan 0818245964 SMG 22 G21

SMG 22 G21

JUAL/OPER KREDIT Rmh T.70.Perum Suwakul Indah-Ungaran No.67,Jangka Waktu 12Th,Angs Sdh 2Th Lbh,Ada Sisa Tnh,Sdh Renov.081390304073

Jual Ruko. 3Lt,HM.Lt90,LB200,Fas lkp Jl.AR Saleh.SMG.Hub:081226364500 SMG 22 G21

PURI ANJASMORO L2/35,4+1KT,3 +1KM LT:210,LB:300 Hub:081 665 2996 SMG 22 G21

Dijual Rmh ,SHM,LT357(Hook). jl.Kunti I C6 Pdk Indraprasta Hub:almt tsb SMG 22 G21

SMG 22 G21

JL RMH Jl.Tejokusumo4/9Tlogosari Smg,3KT,2KM,Dpr,JlnLebar, @375Jt HM, 1300W, Pam, Ls96M.081326340565 SMG 22 G21

JUAL RMH+TNH Lb/Lt:120m/872m2, HGB,Lok.Strategis.Nego Cpt,Jl.Raya Lasem 126.Jateng.081330449455.TP SMG 22 G21

DIJUAL RMH BARUMinimalist Doloc & Graha Mukti,Hrg mulai 200Jtan Hub:081210165836, 0895329754387 SMG 22 G21

JUAL RMH BARU HM,Lt.94m, Lb.70m 3KT,2KM,Carport 2Mbl,Bukit Cemara Tembalang,Dkt Undip.085640555542 SMG 22 G21

Dikontrakan Ruko Di Tembalang Telp.Diana 0822 593 4905 SMG 22 G21

TOKOPurwosari Ry38B SebIsiUlang Air Anugrah.081805848880-8315674 SMG 22 G21

DIKONTR:RMH WOTGANDUL PASAR 203 4 K.Tdr.Hub:0246702204 Jam Krj SMG 22 G21

Dikontrakan Ruko Di Tembalang Telp.Diana 0822 593 4905 SMG 22 G21

Kos Exc Pria/Wnt AC,Km dlm,Fas Lkp Parkir Ls,drh Majapahit. 0811277211 SMG 22 G21

GUDANG TUGUKm9 &Km10 SMG,bbs Bjr mulai1000m2 LoadingDock.27500/m2 /Bln.081281177888 085215119448 SMG 22 G21

SMG 22 G21

ALIVIA RESIDENCE, Cluster baru di Banyumanik, T.40,60,70,120.Hrg mulai 400 Jt an, dapatkan Promo Menarik. Hub:0811.274.9088 / 0857.4224.7070

TANAH DIJUAL

SMG 22 G21

JL MRH BANGUNAN TmptUsh beserta Isinya & Usahanya Jl.Ry Nga-lian sebelum BSB 500m Pinggir Jl.Raya LT.400,LB.550 Hub.0821 3533 2719 SMG 22 G21

PERMATA TEMBALANG T:085100307275 T36 s/d T90,Ruko Pinggir Jln Ry Lingk. UNDIP yg sedang berkembang Disc. Harga, suku Bunga,UM,Souvenir SMG 22 G21

GOLDEN PAVILIUN PUDAK PAYUNG Damai:085100929494, T36s/d60.pgr Jl.Pramuka, View Pgng.Minimalis, ExclDisc. HrgSuku BungaUM,Souvenir SMG 22 G21

GRIYA Tembalang Sejahtera. Telp: 082324965677.T38 s/d T.95 Dekat Lingkungan UNDIP yang Sedang Berkekmbang.Promo Full Hadiah SMG 22 G21

DIJUAL TNH Kebon L:23.000m2 SHM Hub:081328347254 Gn.Pati SMG 22 G21

Kav Siap Bgn Getas Asri Gn.Pati Lok Dkt RS Cepoko 081328347254 SMG 22 G21

BUGrafikaBymnk SmgHM136m2 Hook Hrgdbwhkisaran BPN. 085868787445 SMG 22 G21

Dijual(TP)Tnh Mjpahit LT5600,Lbr 37,Tgh Kota.Hub.08122915658 SMG 22 G21

TEMBALANG JlnBsr,Ls347mHM Cck U/ Resto&Investasi. 08112749088 RWSK SMG 22 G21

TNH TAMBAK 5Milliar Jalur PelabuhanKendal,Ls6Rbm2. Hub: 082138640216 SMG 22 G21

TANAH HM 124m2 & 150m2 Patemon Unnes GunungPatiSmg081390880005 SMG 22 G21

RUMAH KONTRAK

SMG 22 G21

SMG 22 G21

ALPHARD 2.4 G 2012/13 Hitam AD Tgn1 Km:8Rb Istw Skl,0811285004

SMG 22 G21

RUKO 3 Lt Sukarno Hatta Dpn USM 4x21=2,8M/ 4x17=2,3M/ 4x11=1,5M LT 75/LB 49=1,2M/Hp.081.64892080

SMG 22 G21

SMG 22 G21

- YAMAHA -

SMG 22 G21

KPR TNP DPKhs Profesi dokter, Angs, s/d 15Th.Rmh Type 54 di Candi Kalasan, 499Jt HP WA 081229748576

RUMAH KUALA MAS XII/595, 4KT, 2KM Hub: 0816652996 / 085727136020

PIJAT URUT AlatVital Pria Loyo Dgn TerapyMinyakBulus.WA:08122920168 DIJUAL MOTOR

SMG 22 G21

JUAL:RMH HM LT.448m2 Jl.Cempakasari Ry 31 Kel.Sekaran UNNES Smg Hub: 089 650 370 284

SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

Swift GX`14 manual Hitam; Ertiga GX`15 putih & GL`16 abu2 matic Hub: Mario - 081 9011 87558

SMG 22 G21

PIJET CAPEK EVELYN.BB D83060A9 IGJESLIN2187.WA.081235864896

SMG 22 G21

SMG 22 G21

ERTIGA GX`14AT,Spr Bagus,H,Tg I Naga Motor,7603253/088806539113

WAHIDIN 1100M,MAJAPAHIT 5750M, Louise Kienne Sim5 081325979899

nyaman, karena tinggal sekitar 7 km yang belum dirigid beton atau aspal hotmix.■ K9-Tj

JL:RMH/SHOWROOM,HM,2 Lt,LT.180 LB.300,3KT, 2KM, List.3500, PAM,Smr Hub:Badak VIII/7- 081 390 236464

SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

MOBIL SERVICE

Marga Wilayah Purwodadi Barkah Widiharsono, jalan BloraPurwodadi kini sudah mulai

Rmh Sampangan Trmurah 335Jt T.45 LT:106-120,dkt Jln Ry.085226763536

SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

SMG 22 G21

dah 20 km lebih yang dibangun rigid beton. Bahkan, ruas Randublatung-Doplang-Singget

SMG 22 G21

BU XTRAIL 2.5 ST `05/`06 Silver, B, an.Sdr,F.Audio,Mhl. 77Jt08112954111 NEW SERENA 2.0HWS A/T 2016/2017 Putih, Tangan 1, Low Km, Kondisi Terawat Skali Hub.081 3376 80268

BUKA TUTUP : Salah satu sisa proyek pengocaran jalan Blora-Purwodadi, sedang dikerjakan pasca Lebaran 2017, sehingga lalu lintas kembali diberlakukan sistem buka-tutup.■ Foto : Wahono-Tj

Jual Tnh Tembalang Sltn 3 Ls.250m2 Msk Graha Sapta Asri. 081 2291 1515 SMG 22 G21

RMH Jl.BULU STALAN IIIB/303 Barat blkng ADA,dkt kelurahan.024-3563638 SMG 22 G21

DKNTRKAN GUDANG LT/LB 3400/2500 m2 Jl.Majapahit 571.081325050055

DIBELI CASH TANAHMU Jln Lbr,L300-5000, 082111116093/ 085877777568 SMG 22 G21

TGL 2 KAV HM,120m,KURIPAN MIJEN 72Jt,All In.08213590225.CptDapat SMG 22 G21

SMG 22 G21

TNH HM,Jl.Ngesrep Timur VI Rt.2//3 smg,Lt.250m,6jt/m.Hp.085713939497

Dikontr.Rumah, Tgh Kota. Jl.Banteng Utara X/3 Smg. 08164888575 tdk SMS

SMG 22 G21 SMG 22 G21

Rmh di Jl.Pandanaran II No.4C SMG. L:430m2,lbr26m. Hub:085100208916 SMG 22 G21

KNTRKN RMH Jl.Badak I/7B,4KT,2KM Parkir Luas,3500Wt.081805931970 SMG 22 G21

DKONTR RUKO2LT,Uk5x9 Jl.SETERAN dkt Gajahmada,Strgs.087832417488 SMG 22 G21

Dikontrakan RUKO Jl.Supriyadi 88 Smg.Hp 087800040888 SMG 22 G21

DISEWAKAN RUMAH Jl.Kedondong Dalam 7 No17 Smg. Hp 087800040888 SMG 22 G21

GUDANG TUGUKm9 &Km10 SMG,bbs Bjr mulai1000m2 LoadingDock.27500/m2 /Bln.081281177888 085215119448 SMG 22 G21

BANGUNAN BARU TNP SEKAT 25mX60m Jl.Dr.Cipto 176 Smg. SMG 22 G21

APPARTLOUISE KIENNE Simpang Lima Lt12,Siap diTempati.08179-5757-07 SMG 22 G21

JUAL SAWAH Lt.1700m2 ,Rp.100Jt,Di BandenganKendal,Hp.082135188240 SMG 22 G21

HRG PROMO NEKAD,2KAV HM,120m,KuripanMijen,72JtNego.082135902225 SMG 22 G21

THM 120m 206m 415m Jl6 Pvg Durian Utr2 Dkt SD AlAzhr Tblg.08179503935 SMG 22 G21

Dijual (TP) Tnh Mjpahit LT5600,Lbr 37,Tgh Kota.Hub.08122915658 SMG 22 G21

DIBELI CASH TANAHMU Jln Lbr,L300-5000, 082111116093/ 085877777568 SMG 22 G21

Lahan strtegis lt 1.898m samping trmnal tingkir salatiga 6,7M/nego hub: budi/08562757901 SMG 22 G21

Jual Tnh luas 1,6 H dan 1200 m SHM Lokasi Ds Surodadi kec Gringsing- Batang /hub Siswoyo 08128586804

SMG 22 G21

PEKARANGAN HM an.Sendiri, 600m, Kuripan Mijen, bisa Sebagian, Prospek Istimewa. 500rb/m. 0821 3590 2225 SMG 22 G21


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

■ Jelang Pelayanan Pengobatan Gratis Pemkab Wonogiri

Bangsal Kelas III RSUD Terus Diperluas WONOGIRI- Upaya Pemkab Wonogiri memberi pelayanan pengobatan gratis bagi masyarakat miskin, bukanlah isapan jempol belaka. Sebab, Bupati Joko Sutopo telah menyiapkan dana APBD 2018 sebesar Rp 13 miliar. Tak hanya itu, bangsal kelas III RSUD Soediran Mangun Sumarso, Wonogiri juga terus diperluas untuk menyongsong program tersebut.

‘’Bangsal kelas III RSUD adalah reperesentasi dari masyarakat miskin yang sakit dan berobat ke RSUD. Kalau ada orang yang tidak masuk database miskin dan mau berobat di bangsal kelas III tentunya ya tidak kita tanggung biayanya,’’ tegas Joko Sutopo, Jumat (21/7). Menurut data yang masuk Bupati, di Wonogiri ada 130.000 masyarakat miskin, yang data-

nya sudah disiapkan. ‘’Data tersebut, entri datanya dari data penguni Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). RTLH merupakan tampilan riil dari potret kemiskinan. Di luar data itu, ya maaf perlu kita verifikasi terlebih dahulu,’’ kata Bupati yang akrab disapa mas Jekek. ■ BPJS Dijelaskan pula, bila ada

warga yang selama ini ikut BPJS mandiri, dan dia berhenti dari BPJS kemudian minta dibiayai pemerintah, tidak masalah. Asal itu tadi, mereka masuk database RTLH,’’ imbuhnya sembari menambahkan bahwa Pemkab berani punya kebijakan seperti itu (rawat gratis) karena di RSUD Wonogiri, setiap tahun mendapat pemasukan sebesar Rp 87 miliar. Dari angka itu, Rp 13 mi-

liar diantaranya berasal dari bangsal kelas III, atau warga miskin di Wonogiri. Sementara, untuk mengantisipasi adanya tambahan pasien di bangsal kelas III, Pemkab telah membangun gedung rawat inap baru di RSUD Soediran Mangun Sumarso, yang mampu menampung pasien sebanyak 100 orang.■ Pm-Tj

Tembaki Rumah Warga, 2 Pelaku Ditangkap SRAGEN- Rumah Priyo Budi (36) warga Kampung Banjarasri RT 4/X, Kelurahan Nglorog, Kecamatan Sragen, mendapat serangkaian tembakan, Jumat (21/7). Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Dua pelaku berhasil ditangkap warga, tak jauh dari lokasi kejadian. “Kejadian sekitar pukul 04.30 WIB, saat warga akan melaksanakan sholat Shubuh, mengetahui ada dua orang mengendarai sepeda motor jenis matic, melakukan penembakan di depan rumah korban,” kata salah satu warga setempat kepada wartawan, Jumat (21/7). Warga yang hendak berangkat ke masjid, tiba-tiba terdengar bunyi tembakan bertubi-tubi dari depan rumah korban. Beruntung tembakanya hanya mengenai pintu belakang mobil Chevrolet Nopol AD 9213 MN warna putih milik korban dan tiang teras. Warga pun langsung berlarian dan melihat ada dua orang yang diduga pelaku, melarikan diri. Seketika itu, sejumlah warga langsung mengejar pelaku. Sesampainya di depan rumah Yono, tepatnya di Jalan Raya Sukowati Sragen, Kampung Dukuhan, Kelurahan Nglorog, pelaku mengalami kecelakaan. Sepeda motor Honda Beat Nopol AD 4244 RA yang dikendarai pelaku menabrak buk semen. Pelaku pun akhirnya berhasil ditangkap warga. Namun, karena terluka akibat kecelakaan itu, kedua pelaku yang berinisial MM (41) dan SYD alias KPK (40), keduanya warga Colomadu, Karanganyar, dibawa ke RSUD Sragen. Terkait kejadian itu, petugas Polres Sragen mengamankan barang bukti, berupa sepucuk senpi Jenis FN, sembilan selongsong peluru, dua magazine dan sepeda motor Honda Beat, nopol terpasang AD 4244 RA. Sedangkan di dalam jok sepeda motor, ditemukan plat nomor AD 2492 AEF. Kapolres Sragen, AKBP Arif Budiman saat dikonfirmasi, membenarkan adanya kasus penembakan pada Jumat (21/7) pagi subuh tersebut. Saat ini, pihaknya masih mendalami motif penembakan tersebut. Kapolres Sragen AKBP Arif Budiman mengatakan, sudah mengamankan pelaku dan selongsong proyektil di lokasi penembakan. ”Benar, kejadianya sekitar jam 04.30 WIB, kita sudah amankan pelakunya, dan kini masih dirawat di RSUD Sragen, karena mengalami patah tulang,” ujarnya.■ K25-Tj

Tindak Tegas HTI SRAGEN- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sragen mendesak kepada aparat penegak hukum untuk melakukan tindakan tegas terhadap anggota ormas Hizbut Tahrir Indonesai (HTI), jika masih menyebarkan ajaran radikal. Desakan itu disampaikan, menyusul telah dibubarkanya HTI oleh pemerintah. “Indonesia itu Daulah Pancasila, bukan Daulah Islamiyah. Para tokoh dahulu, mendirikan NKRI itu, bukan tidak melek politik dan agama, tapi, memang menyesuaikan dengan kondisi Indonesia,” kata Sekretaris MUI Kabupaten Sragen, Muh Fadlan kepada wartawan, Jumat (21/7). Foto : K25 Muh Fadlan mengataMuh Fadlan kan pembubaran HTI disambut positif MUI Sragen. HTI selama ini juga tidak terdaftar di Kabupaten Sragen. Untuk itu, pihaknya mendesak kepada aparat penegak hukum, untuk melakukan tindakan tegas kepada anggota HTI yang masih menyebarkan ajaran radikal di Bumi Sukowati. Menurut Muh Fadlan, Indonesia adalah negara yang berazaskan Pancasila. Jika ada ormas yang akan mengganti ideologi Pancasila dengan Daulah Islamiyah, maka aparat penegak hukum harus bertindak. Muh Fadlan menambahkan, untuk menangkal gerakan radikalisme di Sragen, pihaknya terus melakukan sosialisasi dan pemahaman kepada masyarakat. Salah satunya dengan melaksanakan penyuluhan kepada pelajar Sragen, be kerjasama dengan Polres.■ K25-Tj

GERBANG ALUN-ALUN UTARA : Pintu gerbang memasuki Alun alun Utara Kota Surakarta dimana lokasi yang ada bakal digunakan untuk pasar darurat bagi pedagang Pasar Klewer Timur. Sebelumnya di lokasi sama juga pernah digunakan untuk pasar darurat Pedagang Klewer Barat pasca kejadian kebakarat di akhir tahun 2014.■ Foto : Bagus Adji W-Tj

■ Masih Akan Dipakai untuk Pasar Darurat

Rencana Restorasi Alun-alun Utara Dibatalkan SOLO- Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta membatalkan restorasi Alun- alun Utara (Alut) setempat setelah digunakan sebagai ajang pasar darurat bagi pedagang Pasar Klewer sisi Barat. Pembatalan terjadi sehubungan Pemkot justru akan memperpanjang masa sewa lahan Alun-alun Utara untuk kemudian digunakan sebagai lokasi pasar darurat pagi pedagang Pasar Klewer Timur. “Komunikasi terakhir Karaton mempersilahkan Pemerintah Kota memperpanjang masa kontrak penggunaan Alut untuk pasar darurat”, kata Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Surakarta Subagiyo di selasela kegiatan Peringatan Hari Lingkungan Hidup sedunia di

Monumen 45 Banjarsari, Jumat (21/7) pagi. Kepala Disdag Surakarta lebih lanjut membeberkan, rencana rencana penggunaan kembali Alut sebagai pasar darurat sudah dikomunikasikan dengan Karaton sejak beberapa waktu lalu. Nantinya akan dilakukan revisi kontrak sewa lahan Alut antara Pemkot dengan pihak Keraton selaku pemilik lahan. Dengan akan digunakannya kembali Alut sebagai pasar darurat bagi pedagang Klerwer sisi Timur maka rencana restorasi dituda hingga yahun depan. Tak hanya itu, anggaran senilai Rp2 miliar yang semula akan digunakan merestorasilahan Alut, akhirnya dialihkan untuk perpanjangan sewa lahan

Alun-alun Utara . Dengan rincian, sebesar Rp1,5 miliar digunakan biaya sewa lahan selama setahun, serta Rp500 juta sebagai pendukung pasar darurat. Perpanjangan masa sewa akan berlangsung mulai Agustus 2017 hingga Agustus 2018. Meski melakukan perpanjangan masa sewa, namun tidak seluruh lahan Alut digunakan sebagai pasar darurat. Pemkot hanya memakai setengah lahan Alut untuk pasar darurat tepatnya yang ada disisi Barat. Mengenai pembangunan Pasar Klewer Timur dikayakan tinggal menunggu Daftar Isian Pelaksana Anggaran (Dipa) Menteri Keuangan. ‘’Hasil koordinasi dengan Kementerian Perdagangan (Ke-

mendag) menyebutkan pelaksanaan pembangunan Pasar Klewer Timur sepenuhnya dibiayai melalui APBN pos Kemendag dengan alokasi Rp 48 miliar,’‘ jelasnya . Pada kesempatan terpisah Ketua Satgas Panca Narendra Karaton Kasunanan Surakarta, KGPH Benowo ketika dihubungi mengatakan siap membantu Pemkot untuk menyediakan lahan bagi pasar sementara agar pedagang tetap bisa berjualan seperti biasa. Pihaknya hingga kini masih menunggu pelaksanaan pembahasan dengan Pemkot, mengenai rencana perpanjangan sewa lahan Alut. “Hingga kini belum ada pembicaraan lebih lanjut mengenai masalah itu”, terangnya.■ K2-Tj

Warung Hik Terbakar KARANGANYAR- Peristiwa kebakaran dialami warung angkiringan Gashebo yang berada di Dusun Ngablak, RT 03 RW 10, Desa Papahan, Kecamatan Tasikmadu, Karanganyar. Peritiwa yang terjadi sekitar pukul 14.30 WIB Jumat (21/7) membuat para pengunjung kaget namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebt. Menyusul kebakaran itu kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. Keteragan yangh diperoleh Wawasan, penyebab peristiwa kebakaran tidak diketahui mengingat tidak ada satupun warga yang mengetahui awal mula kebakaran warung yang berada di jalur utama menuju Tawangmangu tersebut.Handiyanto, salah satu warga sekitar menutur- kan, kebakaran ter-

sebut sangat cepat. “Saya menegetahui terjadi kebakaran ketika api sudah membesar.Warga berupaya me madamkan api, sedangkan warga lain melaporkan kepetugas pemadam kebakaran,” ujar Handiyanto, seorang saksi mata kebakaran. Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi sesaat setelah terjadinya kebakaran, langsung melokalisir api agar tidak merembet ke pemukiman warga yang berada di sekitar warung.Sekitar 30 menit, api baru bisa dipadamkan. Kabid Pemadam Kebakaran Dinas Satpol PP Karanganyar, Budi, mengatakan, dua mobil pemadam, 1 unit mobil suplay dan 1 tangki air dari BPBD diterjunkan untuk memadam-

kan api. “Penyebab kebakaran untuk sementara disebabkan karena korsleting listrik,” katanya. Sementara itu, Teguh, pemilik warung, mengaku terkejut dengan musibah kebakaran yang menimpanya. Menurut Teguh, dia mengetahui jika warungnya terbakar, justru dari tetangganya. Dijelaskannya, setiap hari nya warung buka mulai pukul 16.00 WIB hingga pukul 01 00 dinihari. “Saya kaget mas. Saya dikabari tetangga, kalau warung saya terbakar.Saat saya ke lokasi, warung saya sudah habis terbakar.Semua terbakar. Yang tersisa hanya bagian depan,” terangnya.■ Sut-Tj

TERBAKAR : Warung angkriangan yang terbakar di di Papahan, Kecamatan Tasikmadu, Karanganyar, kemarin. Petugas berusaha memadamkan api yang melalap warung terbut.■ Foto : Suti Hapsoro-Tj


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

813 Calhaj Berangkat ke Tanah Suci PURBALINGGA– Sebanyak 813 calon haji (calhaj) kabupaten Purbalingga akan berangkat ke tanah suci. Mereka terbagi dalam tiga kelompok terbang (kloter). Masing-masing Kloter 2 sebanyak 355 calhaj, Kloter 43 sebanyak 338 orang bergabung dengan calhaj kabupaten Banjarnegara dan Kloter 44 sebanyak 120 orang bersama calhaj kabupaten Cilacap. “Kloter 2 akan berangkat dari Pendopo Dipokusumo pada Kamis (27/7) pukul 06.00 WIB. Sedangkan kloter 43 dan 44 akan berangkat ke embarkasi Donohudan Solo pada Rabu (9/8) pukul 06.00 WIB,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Purbalingga H. Ahkmad Muhdzir, Jumat (21/7). Bupati Tasdi mengatakan dia bersama Wabup Dyah Hayuning Pratiwi akan mengantar jamaah haji dari Purbalingga ke Donohudan. Maksudnya agar ada kedekatan dan kebersamaan antara pemerintah dengan para calon haji. “Nanti mereka akan menjadi tokoh-tokoh penting di Purbalingga yang akan membantu Pemkab dalam mewujudkan masyarakat yang akhlakul karimah,” katanya. Diungkapkan, sejak tahun haji 2016 lalu, pihaknya juga telah menghapus berbagai iuran yang harus ditanggung calon haji sebelum berangkat. ■ ST-Tj

BPBD Kebanjiran Permintaan Droping Air PURWOKERTO – Musim kemarau baru mulai dan sesekali masih diselingi hujan, namun sejumlah wilayah di Kabupaten Banyumas sudah mengalami kekeringan. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyumas kebanjiran permintaan droping air bersih dalam sepekan terakhir. Anggota Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Banyumas, Kusworo, Jumat (21/7) mengatakan, sudah ada dua desa dan satu kelurahan yang mengajukan permintaan droping air bersih. Yaitu Desa Panusupan, Kecamatan Cilongok, kemudian Desa Kalitapen, Kecamatan Purwojati dan Kelurahan Pasir Kidul, Kecamatan Purwokerto Barat. Dari tiga lokasi tersebut, kondisi terparah di Desa Kalitapen, dimana sumber air sudah mengering. Debit air sungai sudah berkurang signifikan dan sumur-sumur warga airnya juga sudah sangat sedikit. Di Desa Kalitapen yang terparah di Grumbul Wanarata, selain

DROPING AIR : BPBD Banyumas melakukan droping air di Desa Panusupan, Kecamatan Cilongok, Jumat (21/7). ■ Foto : Hermiana E Effendi-Tj daerah dataran tinggi, sumber airnya juga sangat minim dan sudah kering, terangnya. Menurut Kusworo, pihaknya sudah dua kali melakukan droping air bersih ke Desa Kalitapen. Dalam droping air pertama, tangki air BPBD tidak kuat di jalan menanjak. Tangki air tersebut sempat mundur dan terperosok ke tepi jalan. Tangki air BPBD kemarin sempat tidak kuat naik dan sampai keluar dari jalan, beruntung dengan ditolong warga dan TNI, tangki

dengan cepat dievakuasi dan bisa melanjutkan droping air, kata Kusworo. ■ Lebih Awal Sementara itu, di Desa Panusupan, Kecamatan Cilongok kekeringan juga sudah terjadi. Tim BPBD bahkan sudah melakukan droping air hingga tiga kali ke desa tersebut. Dan untuk Kelurahan Pasir Kidul, droping air sudah dilakukan dua kali. Untuk hari ini (red kemarin) kita droping di dua tempat, yaitu di

Desa Kalitapen, kita droping 5 ribu liter air bersih dan Desa Panusupan kita kirim 4 ribu liter air bersih, lanjut Kusworo. Kusworo mengatakan, kekeringan datang lebih awal, karena kondisi resapan di daerah tersebut kurang bagus. Karena itu, kemarin BPBD melakukan aksi penanaman seribu pohon pucung di daerah hulu. Penanaman tersebut dimaksudkan untuk pencegahan banjir dan longsor, pelestarian alam serta terjaminya air bersih. ■ hef-Tj

233.640 Anak akan Diimunisasi Campak dan Rubella PURBALINGGA– Dinas Kesehatan (Dinkes) Purbalingga mentargetkan 233.640 anak mendapatkan imunisasi Campak dan Rubella. Imunisasi akan dilaku-

kan pada anak usia 9 bulan keatas sampai 15 tahun kebawah. “Pelaksanaannnya pada bulan Agustus sampai September mendatang,” kata Kepala Dinkes Pur-

SOSIALISASI : Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Purbalingga Hanung Wikantono (tengah) melakukan sosialisasi pemberian imunisasi Campak dan Rubella. Sebanyak 233.640 anak usia 9-15 tahun menjadi target pelaksanaan imunisasi tersebut. ■ Foto : Joko Santoso-Tj

balingga, Hanung Wikantono, dalam Sosialisasi Imunisasi Campak dan Rubella di Andrawina Hall Owabong Cottage belum lama ini. Dijelaskan imunisasi tersebut sangat penting dilakukan dikarenakan penyakit campak sangat mematikan jika ada komplikasi dengan penyakit lain seperti Pneumonia atau diare. Sedangkan Rubella merupakan penyakit inveski virus ringan namun jika menyerang pada ibu hamil akan sangat berbahaya. “Ibu hamil yang terinveksi rubella akan akan menularkan ke janinnya yakni dengan CRS (congenital rubella syndrome). Janin yang terinfeksi bisa mengakibatkan kematian dan juga bisa terjadi kelainan jantung, gangguan pendengaran dan keterlambatan perkembangan fisik,” paparnya. ■ Imunisasi Target pelaksanaan imuniasasi menurut Hanung akan dilaksanakan bulan Agustus untuk anak-

anak usia 9 bulan keatas dan anakanak PAUD, SD dan SMP. Sedangkan pada bulan September akan dilaksanakan untuk anak usia sekolah namun tidak sekolah, pelaksanakan akan dilakukan di posyandu, pustu dan puskesmas di wilayah Kebupaten Purbalingga. “Dari data ada 233.640 anak yang akan diimunisasi, sarana dan prasarana sudah siap, tenaga yang ada sudah terlatih. Mudahmudahan gerakan imuniasai campak dan rubella sesuai dengan harapan yakni mengeliminasi campak khususnya rubella pada tahun 2020,” katanya. Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Budiyono mengatakan target seluruh Jawa Tengah 95 persen anak terimunisasi dari 8,1 juta anak. Imunisasi bertujuan menurunkan kesakitan & kematian akibat penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I).■ ST-Tj

Dinas Arpus Raih Tiga Penghargaan CILACAP– Kabupaten terluas di Jateng, Cilacap, kembali mendapatkan sejumlah penghargaan dari prestasi. Diantara Dinas Arsip dan Perpustakan yang meraih tiga perhargaan sekaligus dalam kategori terbaik Tingkat Provinsi Jawa Tengah. Masing-masing penghargaan seagai Lembaga Kearsipan Daerah (LKD) Terbaik Tingkat Jawa Tengah, bahkan masuk dalam 6 besar nasional. Berikutnya, sebagai Juara pertama Perpusdes yang diraih oleh Desa Adimulya Kecamatan Wana-

reja dan sekarang ini sudah mendapatkan penilaian untuk Tingkat Nasional, hanya tinggal menunggu hasilnya. Termasuk Juara pertama kategori Arsipdes yang diraih Desa Bulupayung Kecamatan Kesugihan serta Juara ketiga Pustakawan atas nama Budi Setyono Putakawan pada Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Cilacap. Dinas Arsip dan Perpustakan, Supriyanto menyampaikan, penghargaan tersebut diserahkan langsung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam acara yang

berlangsung di Gedung Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah pada Selasa (18/7) lalu bersamaan dengan launching program I-Jateng. “Keberhasilan ini diharapkan semakin memotivasi para pengelola arsip dan perpustakaan di Kabupaten Cilacap baik di tingkat Kabupaten sampai ke tingkat desa” kata Supriyanto. Dikatakan, keberhasilan yang sudah diraih pihaknya ini tak lepas dari meningkatnya kinerja para pihak terkait dalam pengelolaan arsip disemua tingkatan. “Mulai dari desa, kecamatan sam-

pai kabupaten termasuk unsur BUMD. Tapi ini harus ditingkatkan lagi, agar semakin baik lagi. Terlebih layanan perpustakaan saat ini sudah berbasis teknologi informasi” jelas dia. Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji menyatakan apresisiasinya atas keberhasilan Dinas Arsip dan Perpustakaan serta semua pihak yang turut mendukung kegiatan ini. Senada juga disampaikan, agar prestasi ini makin meningkatkan kinerja pengelolaan arsip dan perpustakaan. ■ Ady-Tj

BPBD Siapkan Relawan Tangguh Bencana BANJARNEGARA- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarnegara mengadakan Gladi Manajemen Penanggulangan Bencana. Kegiatan tersebut dilaksanakan di The Pikas Sdventure Desa Kutayasa Kecamatan Madukara, belum lama ini. Kepala Pelaksana BPBD Banjarnegara Arief Rahman mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan serta kapasitas manajerial relawan penanggulangan bencana Kabupaten Banjarnegara melalui metode ceramah, diskusi interaktif, sarasehan dan praktek simulasi penanggulangan bencana. “Materi yang akan disampaikan pada kegiatan ini antara lain manajemen posko komando, manajemen logistik, manajemen pengungsian, manajemen dapur umum, manajemen komunikasi,

manajemen evakuasi korban, penanganan medis korban bencana dan dukungan psikososial korban bencana”, katanya. Arief menambahkan, Gladi ini akan dilaksanakan dua hari 19-20 Juli 2017 dan diikuti oleh 250 orang perwakilan yang berasal dari 61 lembaga dan organisasi. Wakil Bupati Banjarnegara Syamsudin mengatakan, relawan adalah bagian dari masyarakat yang memiliki peran penting dalam penanggulangan bencana. Pelatihan seperti ini diperlukan agar sumber daya penanggulangan bencana kabupaten Banjarnegara menuju kepada sebuah tujuan terbangunnya Relawan Tangguh Bencana Banjarnegara. “Yaitu relawan yang berkompeten di bidangnya masing-masing, siap siaga serta mampu bertindak sesuai perannya de-

ngan cepat, tepat dan sistematis bersama-sama dengan semua ele-

men masyarakat”, katanya.■ ST-Tj

PENANGGULANGAN BENCANA : Wabup Banjarnegara Syamsudin melakukan dialog dengan peserta Gladi Managemen Penanggulangan Bencana.■ Foto : Joko Santoso-Tj


Sabtu Pon , 22 Juli 2017

■ Diduga Korupsi

Oknum Kades dan Perdes Ditahan BATANG- Diduga melakukan tindak pidana korupsi dalam kasus jual beli tanah bengkok desa, oknum Kepala Desa (Kades) Yosorejo, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, SN (44), dan oknum perangkat desa setempat, Nu (41), ditahan oleh penyidik Kejari Batang, kemarin. Kedua tersangka dititipkan sementara di sel tahanan Rutan Rowobelang, Batang. Penahanan tersebut setelah memasuki tahap dua pemeriksaan oleh penyidik Kejari Batang. Sebelum nantinya akan dipindahkan ke Lapas Kelas 1A Kedungpane, Semarang, kedua tersangka dititipkan di Rutan Rowobelang, Batang, kemarin. Kajari Batang, Edi Ermawan, menerangkan, kedua tersangka telah melakukan tindak pidana korupsi dalam kasus jual beli tanah bengkok hingga merugikan keuangan negara sebesar Rp 807.384.615. Kerugian keuangan negara ini diperoleh dari hasil audit yang dilakukan BPK. Tanah bengkok yang dijual seluas 5 hektar hingga 7 hektar. Dikatakan, kedua tersangka bakal dijerat Pasal 2 ayat 1 junto Pasal 3 junto Pasal 18 UU RI Nomor 31 Tahun 1999, sebagaimana telah ditambah dan diubah dengan UU RI Nomor 20 Tahun

2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi junto Pasal 55 ayat 1, dengan ancaman untuk Pasal 3 minimal satu tahun penjara, dan Pasal 2 minimal 4 tahun kurungan penjara. ■ Mohon Penangguhan Sementara itu, kuasa hukum tersangka, Dwi Heri Santoso, mengatakan, pihaknya akan segera mengajukan permohonan penangguhan penahanan. Ia beralasan, selama penyidikan berlangsung, kliennya tersebut sangat kooperatif. Selain itu, Heri berdalih tanah bengkok yang diperjualbelikan tersebut merupakan hak milik kades tersebut, karenan tanah tersebut sudah tidak produktif. Kades Yosorejo berinisiatif untuk mencari gantinya dengan menukar dengan tanah yang lebih produktif.■ haw-Tj

DIDUGA KORUPSI : Oknum Kades Yosorejo, SN (44), dan oknum perangkat desa setempat, Nu (41), dijebloskan ke Rutan Rowobelang oleh penyidik Kejari Batang, kemarin.■ Foto : Hadi Waluyo-Tj

Setelah Pembubaran HTI, Pengawasan Ditingkatkan

■ Awak Bus Masih Mogok Beroperasi

PEMALANG- Meskipun di Kabupaten Pemalang secara legal formal belum tercatat adanya ormas Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), akan tetapi setelah Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Kementrian Hukum dan HAM mencabut status badan hukum HTI, Kantor Kesbangpolinmas Pemalang sebagai lembaga pengawas ormas mulai meningkatkan pengawasan di lapangan. “Secara legal formal di Kabupaten Pemalang memang HTI belum pernah ada, karena mereka belum mencatatkan diri secara kelembagaan di Kesbangpolinmas Pemalang,”tandas Kepala Kesbangpolinmas Pemalang, Purjanto, Jumat (21/7). Meski demikian menurut Purjanto di Kabupaten Pemalang ada beberapa orang simpatisan atau anggota, hanya saja mereka menginduknya kemana tidak diketahui secara jelas. Karena memang belum pernah melapor atau memberitahukan diri, sehingga belum mendapatkan otentifikasi untuk kepengurusan di daerah. Adanya kepastian bahwa HTI di Kabupaten Pemalang ada, diketahui saat sekitar bulan Mei lalu ada permintaan rekomendasi untuk kegiatan pawai atau kirab bendera. Namun demikian Kesbangpolinmas maupaun Kodim tidak memberikan rekomendasi, sehingga pihak Polres pun tidak mengeluarkan ijin karena tidak adanya rekomendasi. Keputusan tidak diberikannya rekomendasi didasari 2 alasan, pertama yakni ormas tersebut tidak atau belum tercatat di Kesbangpolinmas Pemalang sehingga belum mendapat otentifikasi. Keduanya adanya situasi keamanan yang tidak memungkinkan, mengingat kegiatan serupa di beberapa daerah sehingga akhirnya disarankan untuk tidak dilakukan. Sementara itu ditanyakan mengenai ormas-ormas di Kabupaten Pemalang yan terdata hingga saat ini, menurut Purjanto adanya sebanyak 150 lembaga, namun demikian yang surat keterangan terdaftarnya masih berlaku hanya 48 sedangkan 102 lainnya sudah kadaluwarsa. Sebenarnya memang menurut ketentuan baru surat keterangan terdaftar tidak diperlukan lagi, sebab cukup hanya satu bagi yang sudah berbadan hukum, namun demikian tetap perlu melaporkan pada Kesbangpolinmas bahwa ormas tersebut ada untuk otentifikasi.■ Obo-Tj

PEMALANG- Hingga Jumat (21/7) atau hari kelima awak angkutan bus Jurusan Pemalang-Randudongkal, Moga dan Purwokerto masih terus melakukan aksi mogok kerjanya. Meskipun audensi dan sejumlah upaya sudah dilakukan oleh pemerintah daerah maupun Polres Pemalang. Dan terkait aksi yang masih berlangsung tersebut saat ini saat ini sudah dipersiapkan mobil bantuan tambahan. Menurut Kepala Dinas Perhubungan Pemalang, Tutuko Raharjo, sebelumnya rata-rata sehari 6-7 armada mobil bantuan baik truk, bus maupun mobil dinas dari Polres, Pemkab dan TNI dioperasionalkan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Akan tetapi jika diperlukan tambahan, maka tidak menutup kemungkinan akan ditambah kembali, mengingat masih ada potensi-potensi kendaraan lain yang belum dikerahkan.

Dua RTLH Veteran Direhab BREBES- Dua rumah veteran masing-masing yang ditempati keluarga Rasda (91) dan Sudar (88) yang berada Dukuh Cikamuning Desa Pengarasan Rt 01/10 Kecamatan Bantarkawung Kabupaten Brebes, menjadi tempat sasaran program rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH) Kodim 0713/Brebes, kemarin.Peletakan batu pertama bedah rumah veteran dilakukan langsung oleh Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Ahmad Hadi Hariono bersama-sama dengan Pemimpin Cabang (Pinca) BRI Brebes Kabul Hidayat Akbar dan Wakil Ketua DPRD Brebes, Sudono SH serta Muspika Bantarkawung. Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Ahmad Hadi Hariono menyampaikan, kegiatan rehab rumah bagi veteran yang menempati RTLH merupakan kerjasama antara Bank BRI dengan Kodim 0713/Brebes. “Ini sebagai bentuk kepedulian TNI, sekaligus penghargaan kepada veteran yang telah memberikan dedikasi tinggi dalam memperjuangkan kemerdekaan,” tandas Dandim. Sementara, Pinca BRI Brebes Kabul Hidayat Akbar menjelaskan, pihaknya sangat mengapresiasikan semangat masyarakat yang turut serta bersama-sama mensukseskan rehab rumah veteran yang berada di Kecamatan Bantarkawung. “Semoga dengan niat baik mengadakan rehab untuk RTLH yang ditempati dua keluarga veteran dapat berguna bagi yang menempatinya dan rumahnya nanti diharapkan bisa lebih layak untuk ditempati dibandingkan dengan sebelumnya,”harap Kabul. Dalam kegiatan ini dihadiri juga Kades, Persit Kartika Candra Kirana Cabang Brebes serta tokoh masyarakat Desa Pengarasan, Kecamatan Bantarkawung . Perwakilan keluarga veteran saat dihubungi menyampaikan terima kasih dan penghargaannya yang diberikan oleh jajaran Kodim 0713/Brebes atas atensinya dengan melakukan bedah rumah.■ ero-Tj

Pemkab Siapkan Mobil Tambahan “Mobil bantuan sudah disiapkan tinggal dioperasionalkan saja, yang penting pelayanan pada masyarakat tetap tetap berjalan meski awak angkutan menggelar aksi,” tegasnya. ■ Ditanggapi Beragam Kapolres Pemalang AKBP Agus Setyawan HP melalui Kasatlantas AKP Riswanto, secara terpisah menyatakan bahwa sebenarnya sudah ada pembicaraan antara awak bus 3/4 melalui audensi di DPRD beberapa waktu lalu, bahkan Satlantas Polres Pemalang juga sudah melakukan penindakan terhadap bus yang tidak mematuhi kesepakatan. “Untuk bus AKDP kita juga sudah koordinasi dengan organda, untuk menyampaikan pada pengurus bus agar segera beroperasi melayani masyarakat Pemalang selatan,”jelasnya. Sementara itu meski mogok operasi memasuki hari kelima

namun ditanggapi beragam oleh masyarakat, ada yang merasa terganggu dan direpotkan akan tetapi tidak sedikit pula yang merasa senang karena sudah ada mobil bantuan yang selalu standby untuk mengangkut mereka menuju tempat tempat tujuan.

“Mogok tapi senang mas, soalnya setiap hari naik mobil bantuan yang gratis. Hanya saja sayangnya mobil operasional tidak beroperasi sampai malam,”tutur Andi (40) warga Semingkir.■ Obo-Tj

AUDIENSI : Awak bus 3/4 jurusan Pemalang ke selatan saat mengikuti audensi di DPRD Pemalang memprotes operasional bus AKAP tambahan di Randudongkal beberapa hari lalu.■ Foto : Probo Wirasto-Tj

Baru Dua Toko Modern Akan Ditutup KAJEN- Komisi A DPRD Kabupaten Pekalongan meminta dalam menegakkan peraturan daerah (Perda), Satpol PP dan Damkar Kabupaten Pekalongan tidak tebang pilih. Pasalnya, dari enam toko modern berjejaring yang mendapat surat peringatan ketiga (SP3), ternyata baru dua toko yang akan dijadikan sampel penutupan atau dieksekusi oleh aparat penegak Perda tersebut. Penutupan dua toko modern tersebut rencananya akan dilakukan pada Senin (24/7) lusa, yakni Alfamart di Pekuncen, Kecamatan Wiradesa, dan Indomaret di Wangandowo, Kecamatan Bojong. Padahal, ada enam toko modern berjejaring yang mendapat SP3, masingmasing Indomaret di Wangandowo, Bojong Minggir, Pisma, Pekuncen, Pakisputih, dan Alfamart Pekuncen. Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Pekalongan, Endang Suwarningsih, saat kunker di Dinas Satpol PP dan Damkar, Jumat (21/7) pagi, mengaku banyak menerima masukan dari masyarakat. Kenapa dari enam toko modern yang mendapat SP3, hanya dua toko yang akan dieksekusi oleh Satpol PP. “Banyak pertanyaan dari masyarakat, kenapa cuma dua sebagai sampel. Padahal, penertiban kaki lima bisa langsung, tidak butuh waktu lama. Namun, untuk toko modern ini butuh proses waktu berbulan-bulan, apakah Satpol PP takut?,” tanya Endang. Anggota Komisi A, Murdiyanto, mengapresiasi Satpol Kabupaten Pekalongan karena telah menindaklanjuti dua toko mode-

ren berjejaring yang akan dieksekusi. Meskipun begitu, ia meminta Satpol PP agar tidak berpihak karena dari enam toko modern, kenapa hanya dua toko modern yang ditutup. “Dari enam, baru sampel dua. Ada apa dengan yang lainnya. Untuk itu, kami minta satpol bertindak sesuai aturan. Jangan tebang pilih. Sebab, banyak masyarakat yang mempertanyakan, bahkan SMS ke saya dengan memberikan data-data. Harusnya dalam penegakkan sesuai dengan urutan, sehingga tidak menimbulkan banyak fitnah,” ujarnya. ■ Sejarah Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Pekalongan, Edi Wi-

diyanto mengatakan, merupakan sejarah bagi Kabupaten Pekalongan karena akan ada penutupan dua toko modern berjejaring. Diakuinya, dalam penutupan pasti ada dampak karena ada PHK, apalagi mereka masih produktif lulusan SMA. “Dua toko modern berjejaring itu adalah Alfamart di Pekuncen dan Indomaret di Wangandowo,” terangnya. Edi menjelaskan kenapa baru dua toko modern yang akan ditutup. Pasalnya, pihaknya melihat tenaga PPNS sangat terbatas di Satpol PP. “Proses ini panjang tak hanya asal penutupan. Kami gelar korwas dengan polres, pengadilan, dan kejaksaan, karena ini bersangkutan de-

ngan hukum, dan kami sudah melayangkan surat kepada Indomaret serta Alfamart. Ini diambil dua (yang ditutup) bukan karena ada alasan politis atau takut,” katanya. Sedangkan, Kabid Gakda Satpol PP, Kusbiyanto, mengaku berterimakasih pada masyarakat dan Komisi A DPRD yang telah ikut mendukung upaya penegakkan Perda oleh Satpol PP. “PPNS ini perlu belajar, koordinasi dengan polres dan kejaksaan, jadi biar kedepan ini selamat. Kemudian diputuskan penutupan dua toko modern dan supaya berimbang satu Alfamart dan satu Indomaret, sedangkan yang lainnya menyusul,” ungkapnya. ■ haw-Tj

PENUTUPAN TOKO MODERN : Komisi A DPRD Kabupaten Pekalongan kunker di Satpol PP dan Damkar untuk mengetahui rencana penutupan toko modern yang telah mendapat SP3, kemarin. ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj


24°C 34°C

Sabtu Pon, 22 Juli 2017

24°C 33°C

24°C 34°C

24°C 34°C

23°C 30°C

24°C 34°C

Sumber : BMKG Jawa Tengah

n Diduga Rem Blong

Tronton Hantam Tujuh Kendaraan TUGU - Kecelakaan karambol terjadi di depan tempat pemakaman umum Tugurejo, Jalan Walisongo, Tugu, Semarang, Jumat (21/7) sekitar pukul 11.30 WIB. Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang melibatkan tujuh kendaraan itu, hanya para pengemudi mengalami luka lecet-lecet. Kendaraan yang terlibat kecelakaan itu, di antaranya truk tronton B-9093-NR yang dikemudikan Kartono (34), warga Desa Dahor, Grabagan, Tuban; truk Toyota Dyna AD-1912-AR yang dikemudikan Suparjo (60), warga Sendangsari, Wonogiri; mobil Datsun W-1245YB yang dikemudikan Edi Suratno (50), warga Panjangjiwo, Suroboyo.

Lalu, mobil Mitshubisi Colt H-1812-CM yang dikemudikan Syukron M Sukti (53), warga Kangkung, Kendal; mobil Suzuki Estilo B-1145-CFK yang dikemudikan Fanny Endartanti (34), warga Bibis Wetan; mobil Toyota Corolla H-8168-DS yang dikemudikan Al Miftakhul Huda AP (31), warga Cepiring, Kendal, dan mobil Ransus Bestel B-9238-UEW.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan karambol bermula saat truk tronton bermuatan lempengan besi melaju dari arah Mangkang ke Semarang, tiba-tiba mengalami rem blong. ‘’Tiba-tiba rem truk yang diinjak sopir tidak berfungsi,’’ ungkap Kanit Laka Satlantas Polrestabes Semarang, AKP Sugitio, Jumat (21/7). Rem yang tak berfungsi itu, lanjut dia, membuat truk tersebut kehilangan kendali, hingga menghantam mobil Toyota yang ada di depannya. Tak berhenti sampai di situ, truk tronton kemudian menabrak mobil Datsun, mobil Mitshusibisi Colt, mobil Suzuki Estilo, Toyota Corolla dan mobil Ransus Bersambung ke hlm 19 kol 3

LOKASI KEJADIAN: Petugas Satlantas Polrestabes Semarang melakukan olah tempat kejadian perkara, dan mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan, di depan tempat pemakaman umum Tugurejo, Jalan Walisongo, Tugu, Jumat (21/7) siang. n Foto: SM Network/ Erry Budi P

n Diduga Banyak Terjadi Jual Beli Kios Pasar

Kejaksaan Minta Pedagang Melapor KRAPYAK - Kasie Pidsus (Tindak Pidana Khusus) Kejari Semarang, Adi H Wicaksono, menduga kasus dugaan pungutan liar atau jual beli kios pasar tak hanya terjadi Suryokusumo, tapi di sejumlah

pasar lain. Menurutnya, kondisi itu menjadi persoalan keprihatinan yang berimbas ke rakyat kecil. “Jumlahnya mungkin tidak besar. Tapi persoalan itu akan berimbas ke para pedagang. Kami

meminta kepada pedagang dan warga Semarang yang mengetahui atau menjadi korban pungli melapor. Sertakan bukti kuitansinya,” kata dia kepada Koran Pagi Wawasan, Jumat (21/7).

Dugaan pungli jual beli kios, diungkap penyidik Kejari Semarang atas pengelolaan kios Pasar Suryokusumo tahun anggaran 2015-2016. Supardi, disangka bersalah menjual kios pasar ke pedagang dengan imbalan kompensasi uang. Kamis (21/7), Supardi ditahan saat tahap II. “Selaku kepala pasar, tersangka

n Rawan Kecelakaan TUGU - Sejumlah lampu penerangan jalan di sepanjang Jalan Raya Walisongo Km 9 mati. Kondisi tersebut sudah terjadi sejak Sabtu

malam (15/7) lalu. Kondisi tersebut, cukup membahayakan bagi para pengguna jalan. Terlebih, lampu yang mati

Ingin Anaknya Masuk PNS, Sukardi Tertipu Rp 550 Juta BARUSARI - Jaringan penipuan dengan modus menjanjikan seseorang menjadi pegawai negeri sipil (PNS), kembali dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang. Mereka adalah AGS dan KUS (48), warga Nganjuk, Jawa Timur, serta dua wanita RO (48), warga Banyumanik dan ED (42), warga Semarang Barat. Pelapor adalah Sukardi (58), warga asal Jalan Taman Suryo Agung, Desa Wago, Sukoharjo. Saat melapor kepada petugas, Sukardi mengatakan, dalam aksi yang dilancarkan keempat orang tersebut dia mengalami kerugian Rp 550 Bersambung ke hlm 19 kol 3

Bersambung ke hlm 19 kol 1)

Minggu (23/7)

DHUHUR 11.48

15.09

17.42

18.52

04.34

Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks

Bersambung ke hlm 19 kol 3

Lampu Penerangan Jalan Walisongo Km 9 Mati sebagian berada di tikungan yang menghubungkan Kota Semarang dengan Kabupaten Kendal. Hal itu seperti dikatakan Adi N

Sabtu, 22 Juli 2017

EKSTRA WASPADA: Sejumlah kendaraan melintas di Jalan Raya Walisongo Km 9, Semarang yang kondisinya gelap, belum lama ini. n Foto: SM Network/Siswo Ariwibowo

Aktif Berkegiatan AKTIF dalam berbagai organisasi dan kegiatan kemahasiswaan, bagi Risma Wilujeng membuat tak hanya mampu menyalurkan bakat dan kemampuan, namun juga menjadi wadah untuk membentuk karakter. Tak heran, banyak kegiatan yang diikuti Risma di kampusnya Unnes. “Salah satunya Putra Putri Kampus Fakultas Ekonomi. Meski dalam ajang tersebut saya hanya menjadi finalis, namun ada banyak manfaat yang bisa saya peroleh,” papar mahasiswi semester IV Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi ini kepada Koran Pagi Wawasan, daBersambung ke hlm 19 kol 1

n Hari Bhakti Adyaksa, Kejati Gelar Wayang Kulit

Disentil Dalang untuk Tegakkan Hukum dan Adil Hari Bhakti Adyaksa (HBA) ke-57, yang jatuh pada 22 Juli ini, diperingati berbeda dengan tahuntahun sebelumnya. Kali ini, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng menggelar pentas wayang kulit semalam suntuk di halaman kantor Jalan Pahlawan, Semarang, Kamis (21/7) malam. PAGELARAN wayang kulit menampilkan lakon ‘Sang Pamomong’ dengan dalang Ki Warseno Slank dari Makamhaji, Sukoharjo. Ya, ternyata kesenian wayang kulit, masih menjadi klangenan masyarakat. Terbukti, ratusan penonton memadati pagelaran itu hingga berakhir Dalam pementasannya, Ki Warseno Slank pun kerap membuat pe-

nonton terhenyak. Ia bahkan tak segan menyindir carut marutnya penegakan hukum di Indonesia, yang dinilai belum adil. “Hukum harus adil. Tidak boleh pilih kasih. Bersambung ke hlm 19 kol 1

TOKOH WAYANG: Kajati Jateng, Sugeng Pudjianto menyerahkan tokoh wayang Kresno kepada dalang Ki Warseno Slank sebagai simbol dimulainya pagelaran wayang kulit di halaman kantor, Kamis (21/7) malam. n Foto: Sunardi.


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

SIMPANGLIMA Lomba Band SMP se-Kota Semarang IKATAN Alumni SMP Negeri 1 Semarang (Ikastu) akan menyelenggarakan “Ikastu Music Festival-2”, pada 29 Oktober 2017 di Halaman SMP N 1 Jalan Ronggolawe Semarang. Kegiatan ini sebagai ajang Lomba Band Antar SMP se Kota Semarang ,memperebutkan Piala Bergilir Walikota.Selain itu, juga mengadakan pemeriksaan kesehatan garga, pemeriksaan gigi siswa, bazaar, donor darah, dan Pra reuni akbar. Informasi Tanti : 08126092891, Medi : 081328571761, Donny : 082134817784, Prayitno : 081226661800 atau Been : 082226885181.■ rix-rth

Seminar Pendidikan FE Unnes JURUSAN Pendidikan Ekonomi Unnes akan menggelar Seminar Nasional Pendidikan Ekonomi 2017 dengan tema ‘ Problematika dan Solusi Implementasi Kurikulum Menuju Pembangunan Berkelanjutan’ di UTC Hotel Semarang, 20 September 2017. Hadir sebagai pembicara Prof Dr Said Hamid Hasan ( Pakar Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia) dan Drs Heri Yanto PhD (Pengembang Kurikulum Unnes). Informasi lebih lanjut Gedung L2 Lantai 1 FE Unnes (Wisudani - 081226410644) atau Inaya (08185640846233). Cek laman puslab.pendidikanekonomi.unnes.ac.id,■ rix-rth

1.908 PKB/PLKB Diserahterimakan ke Pusat WONOTINGAL - Seiring amanat UU No 23/2014 tentang Pemerintah Daerah, sebanyak 149 orang Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dan 1.747 orang Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB), diserahterimakan dari Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Tengah dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). “Meski sempat tertunda satu tahun karena kesiapan pembiayaan yang cukup besar terhadap belasan ribu personel, setidaknya 15.458 personel, alhamdulillah hari ini sudah bisa terlaksana,” papar Kepala BKKBN Surya Chandra Surapaty, di sela penandatanganan berita acara serah terima PKB/PLKB di Hotel Patra Jasa Semarang, Jumat (21/7).

Hadir dalam kesempatan tersebut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, beserta kepala daerah dan perwakilan dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Turut mendampingi Kepala Perwakilan BKKBN Jateng Wagino. Surya menambahkan, meski alih kelola PKB/PLKB sekarang menjadi kewenangan pusat, namun untuk sarana akan tetap

menjadi aset pemerintah kabupaten/kota. “Saya berharap terhadap aset tersebut tetap dimanfaatkan untuk kepentingan program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK),” tandasnya. ■ Konsentrasi Meskipun sudah pengalihan pengelolaan, namun sesuai dengan pasal 119 ayat 3 PP No 18/2016, pemerintah daerah masih mempunyai kewajiban untuk menyediakan biaya operasional PKB/PLKB dalam menjalankan tugas kedinasannya. “Saya berharap dengan dialihkannya penggajian PKB/PLKB diharapkan, pemda lebih berkonsentrasi dalam pembiayaan ope-

rasional,” paparnya. Tidak hanya itu, orang nomor satu di BKKBN ini juga berharap koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah perlu diperkuat, terutama dalam hal penjabaran arah kebijakan dan strategi Program KKBPK ke dalam berbagai kegiatan prioritas di seluruh tingkatan wilayah. Pemerintah daerah provinsi, kabupaten, dan kota diharapkan dapat menjabarkan arah kebijakan dan strategi pembangunan bidang pengendalian penduduk dan keluarga berencana di tingkat nasional dan mengintegrasikannya ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) di daerah masing-masing. ■ rix-rth

Donor Darah SPBU Tlogosari SPBU 44.501.26 Tlogosari akan menggelar bakti sosial donor darah pada Rabu (26/7) pukul 11.0014.00 di SPBU Tlogosari Jl Soekarno-Hatta No 282 Semarang. Disediakan dua liter Pertalite untuk pendonor. Terbuka untuk umum dan gratis. Info : Eka 024- 6706480.■ rix-rth

Sumbang Darah SMC RS Telogorejo SMCRS Telogorejo akan mengadakan donor darah pada Selasa 25 Juli 2017 pukul 08.30-12.00 di Lobi Gedung Cattleya rumah sakit tersebut, Jl KH Ahmad Dahlan Semarang. Bagi pendonor akan mendapatkan souvenir. Info hubungi Humas RS Telogorejo, Dinda¬ 0248452912, 08112791949 dan Pin BB 2BD0956E. ■ rix-rth

Bagi pembaca di Kota Semarang yang akan meng­ adakan kegiatan di sekitar lingkungan maupun or­ ganisasi, bisa mengirimkan agenda kegiatan tersebut melalui email: simpanglima@koran wa­ wasan.com. (Red)

■ Jelang Musda XIV Hipmi Jateng

Empat Balon Hadapi Verifikasi Akhir TEGALSARI - Ketua Steering Committee (SC) Musda XIV BPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Jateng Gumilang Febriyansyah, mendorong empat bakal calon Ketua Umum periode 2017-2020 untuk segera melengkapi syarat administrasi khusus pencalonan. “Berdasarkan keputusan SC Musda XIV Hipmi Jateng, sebanyak delapan bakal calon telah mengambil formulir, kemudian dari jumlah tersebut ada empat bakal calon yang memenuhi kriteria umum,” paparnya di Kantor Sekretariat Hipmi Jateng Jalan Kawi Semarang, Jumat (21/7). Keempat nama tersebut yakni Denny Setiawan, Triyanto Dwi Hartanto, Ferry Firmawan dan Adyuta Puri Prana. Mereka berhak untuk mengikuti kampanye dan debat kandidat yang diselenggarakan SC. “Selanjutnya, kami memberikan kesempatan kepada empat bakal calon, untuk melengkapi syarat administrasi khusus hingga batas waktu 27 Juli mendatang, pukul 16.00 WIB. Untuk selanjutnya akan dilakukan verifikasi akhir,” tambahnya. Ditambahkan verifikasi akhir tersebut diperlukan untuk, menentukan siapa dari keempat bakal calon tersebut bisa mengikuti Musda XIV BPD Hipmi Jateng sebagai calon ketua umum. Mereka akan memulai tahapan kampanye dengan roadshow ke 35 Badan Pimpinan Cabang (BPC) Jateng. Masing-masing calon ketua umum bisa melakukan roadshow ke sejumlah kota dan kabupaten untuk meminta dukungan. Masing-masing kandidat juga diwajibkan mengikuti debat kandidat yang rencananya ditayangkan di televisi lokal dan talkshow radio.■ rix-rth

BERITA ACARA : Kepala BKKBN Surya Chandra Surapaty (kanan), Gubernur Jateng Ganjar Pranowo (kiri) dan jajaran terkait berfoto bersama, di sela penandatanganan berita acara serah terima PKB/PLKB di Hotel Patra Jasa Semarang, Jumat (21/7). ■ Foto : Arixc Ardana-rth

Advokat Harus Serius Dampingi Pencari Keadilan KALICARI - Kerja keras, kerja cerdas dan ikhlas harus menjadi modal utama dalam meniti karir. Hal itu diungkapkan Guru Besar Universitas Semarang (USM) Prof Abdullah Kelib SH, ketika memberi sambutan dalam acara Pembukaan Kantor KJH Law Firm Dr Kadi Sukarna, M.Hum & Partner, di Semarang Kamis (20/7). Dikatakan Kelib, sesulit apapun, jika kita mau bekerja keras, pasti akan ada jalan keluar. Kerja

keras yang serius akan menjadi tolok ukur keberhasilan mencapai tujuan. “Tidak ada ceritanya bekerja seenaknya sendiri tanpa ada konsep yang matang dan terstruktur, bisa membuahkan hasil maksimal. Hasilnya ya serba setengahsetengah. Apalagi kalau yang dikerjakan itu berlainan bidang, sangat dibutuhkan ketelitian dan kecermatan dalam membagi waktu,” pesan Prof Kelib kepada puluhan advokat di Semarang

yang hadir. Kerja cerdas, kata dia, harus menempatkan diri dalam kondisi apapun. Tidak kaku serta berpendirian. “Pintar melihat peluang yang berkembang. Progress reportnya jelas. Bukan stagnan tanpa ada kemajuan. Apalagi pengacara model beginian susah majunya. Maunya hanya minta depe, tambah depe lagi, perkaranya gak kelar-kelar,” tandasnya. Bekerja ikhlas, diartikan Kelib,

menjadi advokat tidak sekadar mencari provit. Selain harus serius dan sungguh-sungguh mendampingi pencari keadilan, advokat juga tak boleh pandang bulu. “Kalau yang berperkara orang berduit, dilayani. Tapi kalau miskin, dibiarkan begitu saja. Ini namanya kurang ikhlas dalam mengemban tugas sebagai penegak hukum yang berorientasi pada keadilan seluruh masyarakat,” tuturnya.■ rdi-rth

Gerindra Jaring Bacaleg September Mendatang SRONDOL WETAN - Kendati Pemilu akan digelar pada 2019, DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Semarang akan menjaring calon legislatif (Bacaleg) lebih awal. Hal itu disampaikan Ketua DPC Gerindra Kota Semarang, Sigit Ibnugroho kepada Wawasan di Srondol Wetan, Jumat (21/7). Menurutnya, ppendaftaran akan dibuka pada September mendatang. “Paling awal September atau selambat-lambatnya Oktober, kita sudah mulai buka pendaftaran Bacaleg DPRD Kota Semarang. Kita ingin cepat-cepat (lakukan penjaringan) karena

awal tahun 2018 nanti kita sibuk urus Pilgub,” terangnya. Dijelaskan, penjaringan dilakukan lebih awal karena Gerindra ingin mendapatkan wakil rakyat yang benar-benar berkualitas. Dalam penjaringan bacaleg ini, pihaknya memprioritaskan kader internal yang berkompeten dan berkualitas dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat. Dua bulan ini, pihaknya akan menginventarisir kader yang berpotensi, mulai dari kader sayap hingga struktural partai. “Tapi kita juga tidak menutup mata bagi figur di luar kader. Karena kalau 100 persen kader murni itu tidak mungkin. Jadi kita buka

pintu seluas luasnya,” tukasnya. ■ Rekam Jejak Ditambahkan, DPC Gerindra akan memberi porsi calon di luar kader 20 persen dari target 12 kursi DPRD Kota Semarang pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang. Diakui, sejauh ini sudah ada beberapa politisi dari partai lain yang melakukan komunikasi dengan dirinya agar bisa maju Pileg melalui Gerindra. “Tapi kita akan seleksi, tidak asal menerima dari luar partai. Kita lihat elektabilitas dan popularitasnya, termasuk rekam jejaknya. Jangan sampai kita terima, tapi ternyata figur itu sudah tidak

memiliki massa atau track recordnya buruk,” tandasnya. Ditegaskan Sigit, penjaringankader berkualitas ini dilakukan karena adanya target pemenangan 12 kursi dewan pada Pemilu 2019. Selain itu, kemenangan yang diraih juga merupakan kemenangan partai dan bukan kemenangan individu bacaleg. Sementara itu, DPC Partai Gerindra akan menggelar syukuran atas kantor barunya yang berlokasi di Jalan Durian Raya Nomor 35, pada Minggu (23/7). “Dengan kantor yang baru ini semoga kegiatan kepartaian semakin aktif,” pungkasnya. ■ Hid-rth

FKK Sawah Besar Komitmen Jaga Lingkungan SAWAH BESAR - Warga Sawah Besar Kecamatan Gayamsari yang tergabung dalam Forum Kesehatan Kelurahan (FKK) mengaku, komitmen untuk senantiasa menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat. “Kami, ibuibu warga Sawah Besar komitmen untuk menjaga lingkungan sekitar tetap bersih dan sehat, sehingga pada setiap Jumat selalu melaksanakan pencegahan dan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), kata Ketua FKK Sawah Besar Anis Makupi, Jumat (21/7). Dikatakan, kegiatan bersihbersih setiap Jumat lantaran kondisi lingkungan warga

masih ada rawa-rawa dan ditumbuhi tanaman enceng gondok yang merupakan rawan terhadap jentik-jentik nyamuk berkembang biak. “Kendala ibu-ibu terhadap lingkungan yang bersih dan sehat karena masih ada rawa-rawa dan tumbuh tanaman enceng gondok,” tambahnya. Tetapi, sambung Anis, bapak-bapak warga Sawah Besar juga ikut peduli dengan kegiatan ibu-ibu FKK, sehingga bapak-bapak juga ikut membantu kegiatan ibu-ibu yang komitmen terhadap menjaga kebersihan lingkungan yang sehat. “Ketika bapak-bapak kami butuhkan untuk kerja bhakti, selalu siap dan gotong

royong membersihkan kotoran sampah dan sarang nyamuk yang merupakan tempat berkembang biak nyamuk,” tambahnya. Kegiatan setiap pekan sekali ini, diakui Anis, juga untuk mengantisipasi nyamuk demam berdarah berkembang biak dan mengancam warga terhadap menyebarnya nyamuk aedes aegepty. “Tahun 2016 lalu, warga Sawah Besar yang terserang penyakit demam berdarah ada lima orang. Lalu, pada tahun 2017 hingga bulan Juli ini ada dua orang penderita, sehingga ibu-ibu FKK Sawah Besar senantiasa siaga mengantisipasi jentik-jentik di

tempat-tempat genangan air,” tambahnya. ■ Kendala Menurut Anis, ibu-ibu FKK juga rajin menyambangi rumah-rumah warga dengan melakukan pemeriksaan genangan air secara door to door dan melakukan pemeriksaan di gentong, kamar mandi hingga tempat air minum. Tetapi, katanya, masih ada kendala untuk memeriksa air di dalam gentong, kamar mandi karena pemilik rumah masih ada yang kurang respon. “Kami menyadari, kesadaran warga sebagian kecil masih kurang. Sebab, ada yang kurang berkenan saat ibu-ibu masuk ke

TERGERAK: Ibu-ibu yang tergabung dalam FKK Sawah Besar ini selalu tergerak untuk menjaga lingkungan sehat dan bersih. ■ Foto: bgy-rth dalam rumah,” tambahnya. Harapan ibu-ibu FKK, kata Anis, kegiatan ibu-ibu FKK Sawah Besar mendapat perhatian Wakil Walikota Sema-

rang Ny Hevearita Gunar yanti Rahayu untuk memberikan support kepada ibu-ibu FKK. ■ bgy-rth


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

FFBJ 2017

12 Film Diputar Gratis SEKARAN - Himpunan Mahasiswa Bahasa dan Sastra Jawa Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unnes, kembali menggelar Festival Film Berbahasa Jawa (FFBJ) 2017, dengan tema ‘Peran Generasi Muda Terhadap Pelestarian Tradisi Lisan’.

Aktif...... (Sambungan hlm 17) lam sebuah kesempatan. Menurutnya, salah satu manfaat yang diperoleh adalah, dalam hal jaringan. “Lewat ajang tersebut, saya bisa mengenal lebih banyak, mulai dari teman-teman mahasiswa, dosen hingga stakeholder dari luar,’’ ungkapnya. Misalnya, kata dia lagi, dalam sebuah kesempatan, dipercaya mewakili FE Unnes. ‘’Ini menjadi sebuah pengalaman yang menarik,” tambah kelahiran Temanggung, 10 Desember 1996 tersebut. Tidak hanya di bidang akademik, dia pun aktif di

Disentil...... (Sambungan hlm 17) Tebang pilih. Sugih opo miskin. Kabeh kudu dilayani podo (Kaya atau miskin. Semua harus dilayani sama, red) Di situ ketertiban dan ketertaman akan dirasakan semua rakyat,” kata Ki Warseno, dalam sesi Goro-goro pagelaran wayang kulit itu. Warseno juga tak segan-segan menyentil, adanya penegakan hukum yang tak adil dan berpihak. “Penegak hukum lebih condong menangani kasus kecil daripada besar. Padahal jelas, korupsi yang memberangus kesejahteraan rakyat. Hukum masih tajam ke bawah, tumpul ke atas. Beberapa putusan, kadang lewat dari rasa keadilan dan kebenaran,” ujarnya. Sentilan Ki Warseno Slank itu, membuat para penonton cuma manggutmanggut (menganggukanggukkan kepala). Hal itu, bisa jadi merupakan pertanda, bahwa sentilan yang dilontarkan Ki Warseno Slank benar adanya. Menurutnya, beberapa penegak hukum juga telah terintervensi atas kepentingan politik golongan. Akibatnya, kata Ki Warseno saat mendalang, penegakan hukum yang adil menjadi sulit. Dikatakan Warseno, empat hal yang harus dipedomani penegak hukum, adalah menempuh jalan mudah, meninggalkan jalan sulit, menjauhkan dari keseweLampu........ (Sambungan hlm 17) (52), salah satu pengguna jalan yang mengaku merasa khawatir ketika melintas di jalan tersebut. Dia menambahkan, jalan terdapat mati lampu tersebut termasuk kategori ramai dan rawan kecelakaan. ‘’Ini jalan raya, banyak kendaraan berat maupun bus yang melintas, jadi agak takut jika melintas karena gelap,” katanya, belum lama ini. Hal sama dikatakan Mugimin (60), seorang juru parkir yang seharihari berada di sekitar jalan tersebut. Dia mengatakan, kondisi lampu mati sudah terjadi beberapa hari lalu. Dia berharap, Pemerintah Kota Semarang segera menangani.

bidang non-akademik, termasuk di bidang seni. “Saya bersyukur bisa mengusai setidaknya tiga alat musik, yakni biola, piano dan keyboard. Saya juga sering pentas di perlombaan atau festival,” jelasnya. Risma mengaku, dengan beragam kegiatan tersebut, membentuk pribadi yang aktif, mudah bergaul serta mampu berkomunikasi dengan baik. ‘’Saya inginnya tidak hanya menjadi mahasiswa, yang kuliah pulang, kuliah pulang, namun juga aktif diberbagai kegiatan sehingga mampu berinteraksi dan mengembangkan diri,” pungkasnya. ■ Arixc Ardana-die

Pemutaran film nominasi sekaligus penganugrahan pemenang, akan dilaksanakan hari ini, Sabtu (22/7) mulai pukul 13.00 WIB di kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang. “Festival akan menampilkan sebanyak 12 film indie hasil garapan mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Jawa, serta berbagai komunitas,” papar Ketua Jurusan Bahasa dan Sastra

Jawa Unnes, Widodo kepada Koran Pagi Wawasan, Jumat (21/7). Menurut Widodo, acara yang terbuka untuk umum dan gratis ini, akan diawali dengan pemutaran film secara beruntun. ‘’Setelah itu, pada pukul 19.00 WIB di hari yang sama, akan dilakukan penganugerahan kepada para pemenang,” tambahnya. Ke-12 film tersebut, yakni

Golok-golok Menthok, Sendratari Agawe Lestari, Ora Ilok, Gara gara Gadget, Impi [?], Tapak Tilas, Ewa, Kwali, Samya, Lathaji, Dul Komet dan Kala. ■ Nominasi Film-film tersebut, akan memperebutkan sejumlah nominasi, yakni film terbaik, tata suara dan musik terbaik, tata gambar terbaik, skenario terbaik, sutradara terbaik, pemeran utama terbaik, dan pemeran anak terbaik. “Film indie garapan berbagai komunitas perlu semakin sering medapat tempat. Sebab, ini mampu menjadi sarana mewadahi kreativitas kawula muda. Selain itu, tema-tema yang dihadirkan dalam film juga semakin beragam. Itu tak lepas dari per-

masalahan generasi muda yang juga beragam,” tambahnya. Ke depan, ia berharap, film indie mampu memiliki kualitas yang semakin baik, meski dihadapkan dengan berbagai kendala teknis. “Film indie berbahasa Jawa menjadi sarana untuk menempa karakter generasi muda. Di dalamnya mereka belajar banyak hal, mulai dari ide cerita, penyutradaraan, keaktoran, hingga pengambilan gambar dan editingnya,” katanya. Hadir sebagai dewan juri yakni wartawan Suara Merdeka Saroni Asikin dan dosen pengampu mata kuliah Drama Jawa Modern di Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa Unnes, yaitu Yusro Edy Nugroho, Ucik Fuadhiyah, dan Didik Supriadi. ■ rix-die

nang-wenangan, dan mematuhi kebenaran dalam perilakunya. “Yen wedi ojo wani. Yen wani ojo wedi-wedi (Kalau takut jangan coba-coba berani. Kalau berani, jangan takut-takut, red). Jangan karena beda golongan dan sosial, perlakuan itu beda. Meski banyak rintangan, hukum harus ditegakkan,” kata dia. ■ Menghibur Kepala Kejati Jateng, Sugeng Pujianto, dalam sambutannya mengatakan, tujuan pagelaran wayang kulit ini untuk menghibur masyarakat di Jateng, sekaligus nguri-uri (melestarikan, red) budaya, agar tidak lupa dengan budaya sendiri. Kepada seluruh jajarannya, Sugeng berharap, dalam menjalankan tugas, jaksa dapat adil terhadap semua pihak tanpa terkecuali. “Makanya diambil lakon ‘Sang Pamomong’. Mudah-mudahan, jaksa terinspirasi tokoh wayang yang jadi Sang Pamomong, agar ke depan lebih profesional dan berintegriras sehingga keadilan tercapai,” katanya. Pagelaran wayang kulit ini, diakui Sugeng, merupakan pertama kali sejak Kejati Jateng berdiri. “Selama 57 ulang tahun baru kali ini ada wayangan. Semoga tiap tahunnya terus ada,” ujar dia di hadapan Sekda Jateng, Sri Puryono; dan Sekda Kota Semarang, Adi Tri Hananto, yang hadir sebagai tamu undangan. ■ Sunardi-die “Kalau dibiarkan lama akan membahayakan pengguna jalan, terlebih pengendara sepeda motor,” katanya. Terpisah, Sekretaris Kacamatan Tugu, Mustaqim mengatakan, pihaknya akan segera mengusulkan kepada dinas terkait. Dia menambahakan, sebelumnya pihak kecamatan sudah pernah membahas hal serupa pada rapat internal kecamatan. “Ini masukan yang baik, nanti kami akan mengusulkan kepada Dinas Tata dan Ruang Kota Semarang,” katanya. Pantauan di lapangan, setidaknya ada 9 titik lampu penerangan jalan yang mati di Jalan Raya Walisongo Km 9. Lampu tersebut mulai Puskesmas Tambakaji hingga Taman Lele.■ SM Network/arw-die

RUSAK TAK TERAWAT: Warga menyeberang akan jalan di depan bangunan peninggalan kolonial Belanda di Kota Lama, Semarang, Jumat (21/7). Kemegahan kawasan Kota lama Semarang yang mulai ditata, masih banyak menyisakan bangunan-bangunan rusak dan mangkrak, sehingga membuat pemandangan menjadi kumuh. ■ Foto: SM Network/Maulana M Fahmi

Tronton....... (Sambungan hlm 17) Bestel. “Hantaman truk tronton tersebut, membuat sejumlah kendaraan yang ditabrak rusak. Rata-rata bagian depan dan be-

Kejaksaan...... (Sambungan hlm 17) melakukan pungli atas pengalihan fungsi sebagian Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di pasar untuk dijadikan kios dan dijual ke pedagang,” kata Adi. Ingin....... (Sambungan hlm 17) juta. “Uang saya Rp 550 juta dibawa kabur,” ungkapnya, Jumat (21/7). Menurut Sukardi, penipuan bermula saat rekan lamanya KUS berkunjung ke rumahnya, pada 25 Juli 2016 lalu. Di tengah kunjunganya itu, KUS bercerita kalau bisa memasukkan seseorang menjadi PNS di bagian perpajakan di Provinsi Jateng. Cerita tersebut, langsung direspon Sukardi, karena kebetulan anak perempuannya belum mendapat pekerjaan setelah lulus kuliah. “Saya tertarik dengan tawaran itu, apalagi yang dikatakannya itu masuk akal,” ujarnya. Oleh KUS, Sukardi kemudian dipertemukan dengan AGS, rekannya untuk melangkah lebih lanjut terkait pekerjaan tersebut. Setelah bertemu, AGS mengajak Sukadi ke Semarang menemui RO, wanita yang punnya peranan

lakang mobil penyok,” jelas Sugito. Meski begitu, dalam kecelakaan karambol ini tidak ada pengemudi yang mengalami luka serius, apalagi tewas. Mereka hanya mengalami luka lecet di bagian tangan dan kaki. “Untuk korban jiwa nihil,

semua pengemudi selamat,” jelasnya. Pihaknya yang tiba di lokasi kejadian, langsung melakukan olah tempat kejadian perkara hingga melakukan evakuasi terhadap sejumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut. Sekitar 60 menit, evakuasi berhasil di-

lakukan. Walau begitu, kemacetan sekitar satu jam sempat terjadi di ruas jalan tersebut. Namun jalan kembali lancar, setelah petugas Polsek Tugu dan Satlantas Polrestabes Semarang melakukan penguraian. ■ SM Network/K44-die

Kasus pungli mulai disidik 20 Februari 2017. Supardi, mantan Kepala Pasar Suryokusumo, Tlogosari, Semarang, diduga mengalihfungsikan TPS dan kantor pasar sebagai kios, dengan menerbitkan Surat Izin Pemakaian Tempat Dasaran (SIPTD). Atas perkaranya, Supardi yang

menjadi PNS sejak 1 Desember 2009 dijerat pasal berlapis. Pertama melanggar Pasal 12 huruf a UU Nomor 31/1999 sebagaimana diubah dan ditambah UU Nomor 20/2001 tentang pemberantasan korupsi. Kedua, melanggar Paaal 11 UU yang sama. Adi juga mengatakan, Jaksa

Penuntut Umum (JPU) akan segera melimpahkan perkara tersangka Supardi (47), ke pengadilan untuk disidangkan. “Minggu depan akan kami limpahkan ke Pengadilan Tipikor Semarang untuk didudukkan sebagai terdakwa dan disidangkan,” kata Adi.■ rdi-die

lebih penting dalam memasukkan PNS. “Saya diajak ke sebuah rumah di daerah Gombel, Semarang. Di sana saya dipertemukan dengan seorang wanita (RO-red),” jelas Sukardi. Saat bertemu, kata Sukardi, RO menjelaskan terkait syarat-syarat untuk masuk PNS lewat jalur khusus tersebut berikut uang pelicinnya. “Saya diminta menyediakan uang Rp 450 juta untuk biaya administrasi katanya. Syaratsyarat itu saya setujui,” ung kapnya. Kesepakatan tersebut berlanjut, hingga keesokan harinya Sukardi datang bersama putrinya, diajak RO untuk bertemu ED, guna penyerahan uang pelicin tersebut di sebuah rumah di Kedungmundu, Semarang Barat. “Saat bertemu dia (ED-red), saya menyerahkan uang Rp 400 juta, kekurangannya Rp 50 juta, akan saya bayar menyusul,” ungkapnya.

■ Undangan Palsu Setelah uang pelicin diterima ED, Sukardi dan putrinya tpulang ke kampung halaman. Sukardi membeberkan, beberapa hari kemudian, dia dihubungi ED, dan diminta untuk memberikan uang kembali Rp 150 juta, termasuk uang Rp 50 juta kekurangan pelicin. Kata Sukardi, uang Rp 150 juta tersebu, sedianya digunakan untuk biaya pengangkatan. Entah apa yang terjadi, Sukadi menuruti perintah ED, hingga lagi-lagi menyetrahkan uang Rp 150 juta dan uang Rp 50 juta kekurangan beaya pelicin. “Setelah itu, pada 5 Agustus 2016 saya diberi undangan oleh dia (ED-red). Intinya, undangan itu putri saya diminta untuk datang ke Kantor Menteri Keuangan di Jakarta, untuk menerima SK terkait gaji,” jelasnya. Namun saat dia dan putrinya datang ke Jakarta pada 21 November 2016, sesuai yang tercantum pada undangan, mereka terperanjat. Sebab, pada hari itu

tidak ada jadwal undangan untuk calon PNS. Sukardi semakin kaget, saat undangan tersebut dinyatakan palsu oleh staf Kementerian Keuangan. “Saya langsung lemas, tidak menyangka kalau terjadi seperti ini,” ungkapnya. Mendapati itu, dia langsung menghubungi ED untuk meminta penjelasan terkait hal tersebut. Namun wanita tersebut tidak dapat dihubungi. Adapun, Sukardi yang mendatangi rumahnya, sudah tidak menemukan wanita tersebut. Tak hanya ED, tiga orang yang menjadi perantara juga tidak bisa dihubungi. Awalnya, Sukardi masih berusaha untuk mencari mereka untuk meminta pertanggungjawaban. Namun hingga saat ini tidak ada etika baik dari mereka. Sukardi akhirnya memutuskan untuk melangkah ke ranah hukum. Hinga saat ini, kasus tersebut masih dalam penelusuran Satreskrim Polrestabes Semarang. ■ SM Network/K44-die


Sabtu Pon, 22 Juli 2017

Syuting Wage Eksplorasi Kota Lama KOTA LAMA Kawasan Kota Lama Semarang menjadi lokasi syuting film “Wage”, mulai Jumat (21/7) kemarin. Film tersebut menceritakan tentang perjalanan sejarah Wage Rudolf Supratman, pencipta lagu kebangsaan Indonesia Raya. Sutradara Film Wage John de Rantau di sela syukuran syuting film tersebut mengatakan, proses syuting film Wage dimulai hingga 25 hari ke depan di berbagai lokasi, mulai Kota Lama Semarang, Magelang, Klaten, Solo, Yogyakarta, dan Kalidadap, Purworejo, kota kelahiran WR Supratman. Pemilihan kawasan Kota Lama tersebut, salah satunya dikarenakan lokasi yang sarat dengan bangunan kuno peninggalan Belanda. Kawasan ini dianggap destinasi terbaik dari kawasan serupa di daerahdaerah lainnya, termasuk Kota Tua Jakarta. “Untuk film Kota Lama menguntungkan karena

bisa leluasa membuat setting apapun dibandingkan destinasi serupa yang sudah dipugar,” katanya. Film biopik yang diberi judul “Wage” itu menampilkan Rendra sebagai pemeran tokoh WR Supratman, serta sederet aktor dan aktris lainnya, seperti Tengku Rifnu Wikana, Annisa Putri Ayudya.”Kota Lama Semarang menggambarkan keberadaan Indonesia di masa lalu,” kata John yang pernah menyutradarai film “Mencari Madonna (2004), Denias Senandung Di atas Awan (2006), dan Obama Anak Menteng (2010) itu. Rendra yang memerankan sosok Wage mengakui perlu melakukan eksplorasi sejarah dan sosok WR Supratman, termasuk mendatangi tempat kelahirannya di Desa Somongari, Purworejo, Jawa Tengah. “Melalui proses eksplorasi, berdialog secara eksoterik, tidak merasakan sebagai beban, melainkan tanggung jawab,” katanya. ■ Lagu Kebangsaan

SYUTING : Suasana pengambilan gambar film Wage di kawasan Kota Lama Semarang. ■ Foto : dok-rth

Pemeran lainnya, Annisa Putri Ayudya menambahkan seluruh pihak memperlihatkan totalitas untuk film itu, termasuk Rendra sebagai pemeran utama yang rela belajar bermain piano dari nol. “Saya berperan sebagai Rukiyem. Wage

tinggal bersama Rukiyem yang bersuamikan orang Belanda. Rukiyem ini yang mendidik, menjadi tempat berlindung, dan mendorong semangat Wage,” katanya. Rencananya, film Wage ba-

kal dirilis pada 28 Oktober 2017 bertepatan dengan peringatan Sumpah Pemuda dan ditayangkan secara nasional di bioskop-bioskop di 22 kota di Indonesia. Executive Produser Film

“Wage” M Subchi Azal Tsani mengatakan, WR Supratman berjuang dengan biolanya hingga bangsa Indonesia sekarang ini memiliki mahakaryanya luar biasa, yakni lagu Indonesia Raya yang menjadi lagu kebang-

saan. “Negara tanpa lagu kebangsaan ibarat masakan tanpa garam. Di balik lagu kebangsaan Indonesia Raya, terdapat sosok Wage asal Desa Somongari, Purworejo, Jawa Tengah,” pungkasnya. ■ M13-rth

Biologi Fair Mudahkan Pembelajaran

DENGAR PENDAPAT : Para nelayan dari sejumlah wilayah di Jateng, saat dengar pendapat dengan Komisi IV DPR RI di sela kunker peninjauan percontohan alat penangkap ikan di kantor BBPPI Semarang, Jumat (21/7). ■ Foto : Arixc Ardana-rth

Polemik Cantrang Harus Pertimbangkan Rakyat BANDARHARJO - Kebijakan pelarangan penggunaan jaring cantrang, yang dikeluarkan Kementerian Kelautan dan Perikanan hingga kini masih menjadi polemik. Adanya suara pro dan kontra di masyarakat, mendorong Komisi IV DPR melakukan kunjungan kerja spesifik untuk mendengar suara dari kalangan nelayan. “Kita melihat pelarangan jaring cantrang ini masih pro kontra, banyak masyarakat khususnya para nelayan yang keberatan mengenai kebijakan tersebut. Hal ini yang mendorong kita untuk mendengar dan melihat langsung, persoalan sebenarnya itu seperti apa,” papar Pimpinan Komisi IV DPR RI Da-

niel Johan, di sela kunjungan kerja saat melakukan peninjauan percontohan alat penangkap ikan di kantor Balai Besar Percontohan Penangkap Ikan (BBPPI) Semarang, Jumat (21/7). Dalam kesempatan tersebut, dilakukan dengar pendapat dengan para nelayan dari sejumlah wilayah di Jateng, seperti Semarang, Pati, Rembang hingga Tegal. “Untuk perekonomian rakyat, kita tidak bisa mengambil kebijakan tanpa memikirkan dampaknya. Ini penting karena mereka ini bukan benda mati, mereka ini rakyat yang butuh dijamin. Jangan sampai kebijakan justru meningkatkan kemiskinan,” terangnya.

Dirinya mendorong untuk mengatasi polemik jaring cantrang tersebut, dibentuk tim idependen terpadu yang terdiri dari pemerintah, nelayan, para ahli dan stake holder. “Ini dibutuhkan untuk membedah seluruh kebijakan yang ada. Kedepan tim ini tugasnya tidak hanya persoalan jaring cantrang saja, namun juga kebijakan lainnya. Kita sesuaikan dengan fakta-fakta di lapangan,” tambah politisi dari Fraksi PKB tersebut. Diharapkan, setiap kebijakan yang dikeluarkan mengandung tiga pilar yakni kesejahteraan rakyat, pertumbuhan ekonomi dan kelestarian lingkungan. ■ rix-rth

KARANGTEMPEL - Media pembelajaran mampu mendukung proses belajar mengajar, terutama dalam membantu siswa untuk lebih mengerti materi yang disampaikan. Hal ini yang ingin ditunjukkan tim mahasiswa Biologi Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi (FPMIPATI) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS), dalam Ekspo Biologi Fair di Balairung Kampus I Semarang, Jumat (21/7). “Kita melihat selama ini para siswa mengalami kesulitan dalam pelajaran Biologi, khususnya tentang mutasi. Hal ini yang mendorong kita menciptakan aplikasi komputer berbasis adobe flash, bagi siswa SMA,” papar ketua tim Rizki Dewi, di sela pameran. Bersama lima kawannya, yakni Fella Lutfa, Nabila, Nisa Tamimi dan Santi Dewi, mereka tergabung dalam tim media eksplorasi Biologi UPGRIS. “Aplikasi ini tidak hanya berisi

paparan mengenai mata pelajaran tersebut, namun juga ada kuisnya untuk menguji sejauh mana kemampuan siswa,” tambahnya. Untuk membuat aplikasi tersebut, mereka membutuhkan waktu setidaknya dua bulan. Termasuk dalam pemograman komputer. “Harapannya, aplikasi ini bisa dimanfaatkan guru sebagai media pembelajaran bagi siswa, agar proses belajar mengajar bisa lebih menarik dan atraktif,” tandasnya. ■ Inovatif

Selain pameran media pembelajaran dan aneka kreasi panganan dari bahan lokal, dalam ajang tersebut juga turut dilombakan kompetisi LKTI dan film dokumenter tingkat SMA/SMK se-Jateng. “Biologi Fair ini merupakan ajang tahunan, sebagai wadah bagi mahasiswa sesuai dengan profilnya yakni pendidik biologi dan pelaku wira usaha di

bidang media pembelajaran dan bioteknologi. Sehingga harapannya, produk yang dihasilkan mahasiwa menuju ke arah tersebut,” papar Dekan FPMIPATI. Untuk mendukung karya mahasiswa tersebut, beragam sarana dan prasarana sudah dipersiapkan termasuk Laboratorium Kultur Jaringan hingga green house di Kampus III Bendan Dhuwur Semarang. Termasuk dengan menggandeng kerja sama sejumlah stake holder, dalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi. Terbaru dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga melakukan penandatanganan kerja sama dengan Balai Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (BPTIKP) Jateng. “Kerja sama ini diharapkan dapat membekali mahasiswa calon guru Biologi, untuk dapat mengembangkan media pembelajaran yang inovatif dan kreatif,” pungkasnya. ■ rix-rth

MENUNJUKKAN : Tim mahasiswa Biologi UPGRIS menunjukkan aplikasi media pembelajaran karya mereka di sela Ekspo Biologi Fair di Balairung Kampus I Semarang, Jumat (21/7). ■ Foto : Arixc Ardana-rth


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.