l Senin Kliwon l 11 Desember 2017 TAHUN KE-32 NO: 217
Harga Eceran Rp 3.000 Harga Langganan Rp 70.000
Kirim Surat Terbuka hingga Boikot Produk AS JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman menyampaikan sikapnya terhadap pernyataan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Sohibul mengatakan, dirinya telah membuat surat terbuka untuk Donald Trump. “Saya telah menyelesaikan surat terbuka kepada Donald Trump mudah mudahan surat terbuka ini sudah kita kirimkan,” kata Sohibul dalam orasinya saat berdemo di depan Kedubes AS, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu (10/12). Sohibul mengatakan, surat terbuka yang dikirimkannya berisi beberapa permintaan kepada pemerintah Amerika Serikat. Yaitu mencabut keinginan untuk mengakui Yerusalem sebagai ibukota Israel. “Kami menuntut dalam surat itu agar pemerintah AS menyadari kesalahan dan mencabut keinginannya untuk menjadikan Yerusalem sebagai ibukota Israel,” Bersambung ke hal 7 kol 3 BELA PALESTINA: Sejumlah kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengikuti Aksi Bela Palestina di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat, Jakarta, Minggu (10/12). PKS mengutuk keras pernyataan Presiden Donald Trump yang mengakui Yerussalem sebagai ibu kota Israel dan menuntut pemerintahan Amerika Serikat segera membatalkan pernyataan sepihaknya. n Foto:: Antara
Penegakan HAM Belum Tuntas SOLO - Presiden Joko Widodo mengakui masih banyak pekerjaan besar, pekerjaan rumah perihal penegakan Hak Asasi Manusia (HAM) yang belum bisa tuntas. Termasuk di dalamnya pelanggaran HAM masa lalu.
PDIP Siap Bertempur di Pilkada SEMARANG – Optimisme dalam pelaksanaan Pilkada Jateng 2018 disampaikan Ketua DPD PDI Perjuangan Jateng Bambang Wuryanto, di sela pelantikan Komunitas Juang Angkatan V yang digelar di kantor DPD PDI Perjuangan Jateng, Panti Marhaen Semarang, Minggu (10/12).
‘’Hal ini membutuhkan kerja kita semua. Kerja bersama antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah serta selurtuh komponen masyarakat. Dengan kerja sama kita hadirkan keadilan HAM. Kita hadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia”, tandas Jokowi pada Peringatan Hari HAM sedunia tahun 2017 di Solo, Foto: Ant Minggu (10/12). Prinsip penerapan HAM Joko Widodo dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, lanjut Joko Widodo, harus terus menerus ditingkatkan. Selain hak sipil dan
“Wilayah Jateng ini sangat luas, untuk bertempur di daerah ini harus memiliki logistik yang kuat. Jika tidak, tentu berat. Beruntung PDI Perjuangan, didukung potensial resource yang kuat. Kita ada 19 bupati/walikota, 14 wakil bupati/walikota, gubernur dan wakil gubernur, 384 anggota dewan di tingkat kabupaten kota, 27 anggota di DPRD Provinsi hingga 18 orang di DPR RI,” paparnya. Terlebih, kemampuan tersebut didukung dengan kekuatan loyalis di tingkat masyarakat yang kuat hingga kerja sama antara pengurus partai yang solid, dari pusat hingga tingkat anak ranting. “Tidak semua masyarakat itu Bersambung ke hal 7 kol 3
Bersambung ke hal 7 kol 3 MELANTIK: Ketua DPD PDI Perjuangan Jateng Bambang Wuryanto melantik anggota Komunitas Juang Angkatan V, di kantor DPD PDI Perjuangan Jateng, Panti Marhaen Semarang, Minggu (10/12). n Foto: Arixc Ardana
Dapat Gelar Panglima Gagah JAKARTA - Raja Malaysia, Kebawah Duli Yang Maha Mulia Seri Paduka Baginda Yang Di-Pertuan Agong XV Sultan Muhammad V memberikan penghargaan First Class Police Force Bravery Award, kepada Kapolri Jenderal Polisi HM Tito Karnavian. Penghargaan diberikan atas atas jasajasa Kapolri dalam penanggulangan kejahatan antar neFoto: Tom gara, khususnya penanggulangan terorisme. Tito Karnavian Dalam keterangan dari Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol M Iqbal, Minggu (10/12), penghargaan dengan nama Panglima Gagah Pasukan Polis (PGPP) itu diberikan Raja Malaysia di Istana Negara Malaysia, Kuala Lumpur, pada hari ini. PGPP diberikan kepada Perwira Tinggi Bersambung ke hal 7 kol 1
Penunjukan Aziz Ketua DPR Dinilai Cacat Prosedur JAKARTA - Wasekjen Golkar, Ace Hasan Syadzily menilai sikap Setya Novanto yang menunjuk Aziz Syamsudin sebagai Ketua DPR cacat prosedur. Oleh sebab itu, hal tersebut bisa diabaikan. “Sebenarnya boleh-boleh saja Pak SN (Setya Novanto) mengusulkan Pak Azis, sama halnya dengan kader-kader Partai Golkar lainnya, tapi usulan tersebut harus dibawa dan dibahas ke dalam Rapat DPP Partai Golkar yaitu Rapat Pleno,” kata Ace
dalam keterangan tertulisnya, Minggu (10/12). Ace juga merujuk ke AD/ART Golkar pasal 27 ayat 2 yang menyatakan ‘Dewan Pimpinan Pusat mengangkat, menetapkan dan memberhentikan Alat kelengkapan di Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia dan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia’. Yang dimaksud dengan DPP bukan hanya ketum melainkan bersifat kolektif. “Kolektivitas pengurus DPP
Partai Golkar tersebut tercermin dari proses pengambilan keputusan strategis melalui Rapat Pleno DPP Partai Golkar,” jelasnya. Ace juga mengingatkan kembali soal keputusan rapat pleno Golkar pada 20 November 2017 silam. Keputusan yang dimaksud adalah bahwa pengangkatan Ketua DPR dibicarakan setelah praperadilan dan dalam forum Rapat Pleno. “Oleh karena penunjukan itu cacat prosedur dan organisatoris, maka sebaiknya usulan tersebut
diabaikan saja terutama oleh fraksi partai lain dan pimpinan DPR RI lain,” tegas Ace. Anggota Komisi II DPR ini meminta agar penetapan Ketua DPR dibahas setelah Munaslub. Rencananya, Munaslub Golkar akan berlangsung di bulan Desember ini. Sebelumnya diberitakan, kabar bahwa Setya Novanto mengirim surat pengunduran diri sebagai Ketua DPR dibenar Bersambung ke hal 7 kol 1
Ritual Jamasan Komunitas Topeng Ireng
Kaderisasi Kaum Muda Cintai Seni Tradisi
Sangat Dekat
Sekitar 80 anak mengikuti jamasan untuk dikukuhkan menjadi anggota kesenian Topeng Ireng, dengan cara dibasuh air sendang yang ditaburi kembang setaman.
PRILLY kerap diisukan dekat dengan beberapa pria. Dari Aliando, Arbani Yasiz, Teuku Rassya, dan beberapa pria tampan lainnya. Kali ini gadis 21 tahun ini tengah dikabarkan dekat dengan Maxime Bouttier. Keduanya pun sering terlihat menghabiskan waktu bersama. “Sering (jalan bareng), sering Bersambung ke hal 7 kol 3 Foto: kpl
WARGA dan anak-anak yang tergabung dalam komunitas kesenian tradisional Topeng Ireng Dusun Semawe, Desa Sukorini, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, Minggu (10/12) menggelar ritual jamasan Topeng Ireng di sendang mata air Pundung. Prosesi ritual jamasan Topeng Ireng diawali dengan arak-arakan jalan kaki dari tempat sesepuh desa, menuju sendang Pundung dengan jarak sekitar 2.000 meter, anak-anak yang menggunakan atribut Topeng Ireng yang lengkap dengan klintingan di kaki itu, keliling kampung sambil me-
RITUAL: Pelaku Ritual, Agus Merapi, melakukan jamasan terhadap anggota kesenian tradisional Topeng Ireng, di Sendang Pundung, Dusun Semawe, Desa Sukorini, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang. n Foto: ali subchi
ngusung gunungan dari buahbuahan, ingkung dan patung menggunakan mahkota Topeng Ireng. Sesampai di Sendang Pundung, calon anggota komunitas Topeng Ireng, berderet mengelilingi sendang untuk prosesi jamasan yang dilakukan pelaku ritual Agus Merapi. Sambil membawa dupa dan deretan kembang setaman, lalu bunga ditaburkan ke dalam air sendang yang kemudian dicipratkan ke muka anggota yang sedang mengikuti jamasan. Musik tradisional yang terdiri atas kendang, suling, jidor dan gamelan, terus mengiringi prosesi jamasan yang berlangsung di sedang Pundung. Usai ritual, anggota komunitas Topeng Ireng Bersambung ke hal 7 kol 1
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Membentuk Pendidikan Tanpa Kekerasan Trump Menantang Dunia PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump benar-benar kontroversial. Dan di antara sikap dan kebijakan yang selama ini kontroversial serta memancing reaksi negatif, kali ini benarbenar mencapai klimaknya. Rabu (6/12), Donald Trump secara resmi Yerusalem sebagai ibukota Israel. Trump juga mengeinstruksikan pemindahan kantor Kedutaan besar AS untuk Israel dipindah dari Tel Aviv ke Yerusalem. Sikap Trump itu langsung menyulut reaksi keras, kemarahan, kejengkelan, kebencian, dan aksi-aksi protes dari masyarakat internasional. Dengan kata lain, Trump benar-benar telah menantang dunia dan menabuh genderang perang terhadap siapa pun yang selama ini menunjukkan sikap empati dan dukungan bagi kemerdekaan bangsa Palestina. Dunia pun langsung bergolak, menentang, mengecam, dan bahkan mengutuk sikap Presiden AS paling kontroversial itu. Aksi demonstrasi pun pecah di berbagai belahan dunia, seperti di Jordania, Afghanistan, Iran, Turki, Malaysia, dan Indonesia. Berbagai negara dan organisasi yang selama ini mendukung perjuangan rakyat Palestina bereaksi keras atas sikap presiden yang terkenal sering bersikap “nyeleneh” tersebut. Pemerintah Indonesia yang selama ini konsisten mendukung Palestina merdeka, langsung mengecam sikap Trump dan mengambil prakarsa untuk menggalang sikap penolakan dari negara-negara Uni Eropa untuk tidak mengakui apalagi mengikuti langkah AS yang akan memindahkan kantor kedubesnya ke Yerusalem. Presiden Joko Widodo yang mengaku benar-benar dibuat jengkel dan dongkol dengan ulah Donald Trump juga tengah menggalang dilakukannya pertemuan bagi para kepala negara dan pemerintahan Organisasi Kerjasama Islam (OKI) sesegera mungkin untuk menyamakan sikap, persepsi, dan langkah terhadap keputusan sepihak yang telah diambil Presiden AS Donald Trump. Pemerintah Indonesia berharap OKI akan bersatu dan menyampaikan pesan yang keras serta tegas terhadap Pemerintah AS. Bukan hanya itu, Pemerintah Indonesia juga telah berusaha agar Dewan Keamanan PBB yang dalam waktu dekat akan bersidang untuk memasukkan masalah keputusan Pemerintah AS yang memicu kemarahan dunia itu sebagai topik bahasan. Selain melalui OKI dan DK PBB, Pemerintah Indonesia juga perlu menggalang dukungan dari forum negara-negara di Asia Tengga, ASEAN, dan juga forum East Asia Summit. Berbagai jalur itu penting, perlu, dan mendesak dilakukan agar keputusan Pemerintah AS itu segera mendapatkan respon dunia internasional secara serempak, masif, riil, dan tegas, sehingga diharapkan dapat mengubah pendirian sang presiden yang “adigang, adigung, dan adiguna” itu. Sebab keputusan yang “menantang dunia” dan berpotensi memicu terjadinya perang dunia itu telah terang-terangan melanggar berbagai resolusi DK PBB. Kita dan seluruh masyarakat dunia berharap, Trump akan berubah sikap dan menganulir keputusannya. Semoga! ■
DPR minta Panglima TNI baru tak berpolitik. Yang lama dinilai berpolitik? ***
Fauzi Amin Nasir MPd
”
Anak-anak bisa belajar dengan nyaman tanpa tekanan, baik dari sesama teman maupun dengan guru. Begitu juga guru bisa menjalankan tugas dengan aman tanpa intimidasi, tanpa bayang-bayang hukum akibat dari kekerasan yang terjadi yang harapannya bisa menghasilkan generasi yang kuat dan bisa dibanggakan oleh orang tua, masyarakat, dan bangsa.
NEGARA ini sangat berharap terhadap dunia pendidikan, karena di situ merupakan tempat untuk menyiapkan generasi yang andal dan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Ketercapaian hasil dunia pendidikan berpengaruh banyak terhadap masa depan suatu bangsa. Pendidikan yang berkualitas akan membawa pada kemajuan bangsa. Sebaliknya, ketika kualitas pendidikan terpuruk dan mengalami kegagalan dalam peningkatan kualitas, maka akan menjadi tantangan yang cukup besar bagi kemajuan suatu bangsa. Lembaga pendidikan menjadi tempat yang sangat terhormat dan harus dijaga kehormatannya. Sejatinya lembaga pendidikan harus dijauhkan dari kekerasan yang dapat merusak citra positif yang telah melekat. Untuk mewujudkan harapan seperti ini dibutuhkan penanganan yang serius dan berkelanjutan. Di dalam lembaga pendidikan ada sosok yang sangat penting yaitu guru yang setiap saat selalu berinteraksi dengan peserta didik. Begitu juga ada interaksi antara peserta didik dengan teman-teman yang lainnya. Keberadaan lembaga pendidikan yang jauh dari perilaku kekerasan dapat menjadikan keamanan dan kenyamanan, baik itu bagi guru maupun peserta didik. Guru merasa aman dalam proses kegiatan belajar mengajar, tidak ada rasa ketakutan karena tuntutan orangtua maupun pihak yang lain. Bahkan guru pun merasa nyaman untuk menyampaikan materi tanpa ada tekanan dari pihak manapun. Begitu juga dengan peserta didik akan merasa aman karena tidak ada gangguan dari teman dan juga tidak ada perilaku kasar dari guru yang mengajar. Tentu ini akan menciptakan dan mewujudkan kenyamanan juga bagi peserta didik. Semua memiliki kebebasan untuk berekspresi, mengembangkan setiap bakat dan potensi, dan sportif untuk memacu kreatifitas secara sehat. Inilah sesungguhnya yang diharapkan dari sebuah lembaga pendidikan. Untuk merealisasikan lembaga pendidikan yang bebas dari kekerasan, baik fisik maupun psikis, maka sangat diperlukan pola manajemen yang jelas. Tanpa sistem yang tertata rapi tidak akan bisa mewujudkan kondisi lembaga pendidikan yang ideal.
■ Tanpa Kekerasan Cerita dan kasus kekerasan di
dunia pendidikan masih marak terdengar, baik kekerasan fisik maupun psikis. Kalau melihat kasus-kasus yang terjadi antara guru dan peserta didik, kadang masalah yang muncul sepele. Ada guru yang sekedar mencubit, menjewer telinga, ada juga yang suka membentak, dan lain bentuknya. Permasalahan itu yang kemudian banyak guru dilaporkan orang tua ke polisi dan berakhir di penjara, yang lebih ekstrem ada orang tua yang main hakim sendiri dengan melakukan tindak kekerasan kepada guru. Kasus di Makassar misalnya, guru SMAN 2 Makassar bernama Dasrul dilaporkan mengalami pemukulan oleh Adnan Ahmad, orangtua peserta didik yang tidak terima dengan cara Dasrul mendisiplinkan anaknya di sekolah, tapi bagaimanapun kekerasan dengan tindakan main hakim sendiri oleh orangtua murid tetap tidak dibenarkan, dan sampai sekarang kasus tersebut masih dalam penyelesaian. Ada dua hal yang diharapkan sebagai solusi untuk dilaksanakan oleh orangtua, termasuk guru, yaitu memberikan keteladanan yang baik (rasa takut pada Allah) dan ucapan yang tepat (komunikasi). Ketika dua hal ini diterapkan di dalam lembaga pendidikan, maka tidak akan terjadi kekerasan, baik yang dilakukan oleh sesama peserta didik maupun oleh guru dengan peserta didik. Jangankan kekerasan fisik, kekerasan lisanpun tidak akan terjadi. Terkait dengan pendidikan karakter, maka ada dua hal yang perlu diperhatikan. Pertama, membuat pembiasaan positif di sekolah. Pembiasaan positif adalah kebiasaan yang dilakukan di lingkungan sekolah. Pembiasaan positif sekolah ini dijadikan standar operasional prosedur (SOP) yang harus dilakukan oleh seluruh warga sekolah, mulai dari saat masuk ke sekolah sampai dengan pulang. Ada mekanisme yang dilakukan oleh guru dan peserta didik dalam berbagi aktivitas. Kedua, membiasakan dengan komunikasi yang tepat. Komunikasi disini memiliki makna kesejajaran dengan takut kepada Allah (takwa). Begitu besarnya dampak komunikasi, sampai-sampai dijelaskan begitu detail. Ada beberapa kata kunci dalam komunikasi terkait dengan kata yang
memuliakan, yaitu kata “tolong, maaf, dan terima kasih”. Ketiga kata ini memberikan pengaruh positif sebagai bentuk penghargaan dan bentuk untuk memuliakan orang lain. Kata “tolong” biasanya dipakai ketika seorang guru meminta bantuan kepada peserta didik. Dengan kata “tolong”, anak merasa dihargai bahkan anak merasa bangga karena sudah memberikan bantuan kepada gurunya. Kata “maaf” dipakai ketika ada suasana yang kurang nyaman atau merasa mengganggu orang lain. Dengan kata maaf, maka penerimaan itu akan menjadi positif meskipun ada keadaan yang kurang nyaman. Kata “terima kasih” merupakan wujud rasa senang karena mendapatkan bantuan dari yang lain. Ketika katakata ini dibiasakan di lingkungan sekolah, maka suasana sekolah akan tampak nyaman dan menyenangkan karena masing masing warga sekolah bisa saling menghargai dan saling memuliakan. Sekolah sebagai lembaga pendidikan memiliki peran yang strategis dalam membangun masa depan bangsa. Penguatan pendidikan karakter di sekolah merupakan salah satu alternatif untuk keberhasilan pendidikan. Pendidikan karakter perlu diterjemahkan dalam bingkai pengawalan potensi anak. Proses pendidikan yang jauh dari kekerasan dapat menumbuhkan rasa aman dan nyaman bagi anak didik. Belajar menjadi tenang tanpa rasa takut dan ini akan membuahkan hasil yang maksimal. Begitu juga bagi guru, akan muncul rasa aman. Mengajar menjadi tenang sesuai dengan apa yang menjadi tugas dan kewajiban selaku guru. Anak-anak bisa belajar dengan nyaman tanpa tekanan, baik dari sesama teman maupun dengan guru. Begitu juga guru bisa menjalankan tugas dengan aman tanpa intimidasi, tanpa bayangbayang hukum akibat dari kekerasan yang terjadi yang harapannya bisa menghasilkan generasi yang kuat dan bisa dibanggakan oleh orang tua, masyarakat, dan bangsa. ■ Penulis, guru SD Negeri Klampok 01, Wanasari, Kabupaten Brebes
Alamat pengiriman tulisan opini dan surat pembaca: opini@koranwawasan.com Artikel opini maksimal 5.000 karakter dan disertai foto penulis.
Sikap Trump memicu kemarahan dunia. “Aja adigang, adigung, adiguna!”
Kang Waswas (Membela kebenaran tanpa harus berpolitik)
Menggugat Efektivitas Lima Hari Sekolah SAAT ini, program lima hari sekolah terus menjadi bahan kajian bagi dunia pendidikan kita. Lima hari sekolah memiliki arti bahwa sekolah mulai hari Senin dan berakhir hari Jumat. Hal ini harapannya supaya hari Sabtu dan Minggu antara peserta didik dan orang tua bisa lebih dekat sehingga mereka lebih merasakan keakraban dengan anggota keluarga masingmasing. Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas, sehingga satu kebijakan mungkin tidak bisa sekaligus diterapkan ke seluruh wilayah negeri ini secara total. Untuk daerah perkotaan yang sebagian orang tuanya sibuk dan bekerja mulai Senin hingga Jumat program ini sangat cocok. Namun, bila orang tua bekerja mulai senin hingga sabtu tentu sabtu tersebut pengawasan anak menjadi terlewatkan. Berdasarkan perundang-undangan No. 74 tahun 2008, guru minimal 24 jam tatap muka setiap minggunya, guna memenuhi tunjangan sertifikasi. Sementara itu, Menteri Pendidikan Muhadjir Effendy mengatakan, bahwa kebijakan lima hari sekolah dengan durasi delapan jam setiap hari ditujukan untuk para guru, bukan siswa. Kenyataannya sekolah-sekolah yang telah menjalankan program ini, contoh saja SMA 15 Semarang, pembelajaran dilakukan 10 jam pelajaran selama empat hari dan enam jam khusus hari Jumat, sehingga mau tidak mau peserta didik melakukan belajar di kelas mulai pukul 07.00 hingga pukul 15.45 selama empat hari dan pukul 07.00 sampai dengan pukul 11.45 satu hari khusus Jumat, dan dilanjutkan kegiatan ekstrakurikuler. Berkaitan dengan lima hari sekolah yang sudah berjalan dua tahun ini hampir seluruh peserta didik kelas XII-IPS-1 dan XII-IPA1 mengaku lebih senang karena Sabtu bisa libur. Mengenai pulang sore, sudah tidak masalah karena
Oleh: Warsiah SPd MSi sudah terbiasa. Meskipun pulang sekolah pukul 15.45 kegiatan les di bimbel tetap mereka ikuti mulai pukul 16.30. Memang, ada kalanya mengalami titik lelah, namun karena sudah biasa jadi mereka tetap enjoy. Lima hari sekolah juga lebih mengakrabkan peserta didik dengan guru. hal ini terjadi karena waktu peserta didik lebih lama di sekolah, sehingga interaksi guru dan peserta didik lebih leluasa, bahkan bisa meminta bimbingan sesuai yang diharapkan. Pelaksanaan lima hari sekolah ini sekaligus mengembangkan kegiatan karakter yang sedikit banyak telah mengubah peserta didik untuk menghargai waktu, orang lain, dan diri sendiri. Kegiatan karakter yang rutin bisa dilaksanakan adalah pada pagi hari dilakukan senyum, salam, sapa. Jadi beberapa guru berjajar di depan sekolah menyambut kehadiran peserta didik sekaligus mengecek kelengkapan atribut dan pelanggaran tata tertib yang mungkin dilakukan. Bagi mereka yang terlambat diberi pembinaan sesuai tingkat keterlambatannya. Tidak hanya itu, guna menanamkan patriotisme, setiap hari sebelum pelajaran dimulai, semua warga sekolah atau pun yang berada di area ini diwajibkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan berdiri tegak sikap sempurna. Olah rasa pun dikembangkan, yaitu dengan memperdengarkan inspirasi pagi setiap hari Rabu yang bekerja sama dengan salah satu stasiun radio swasta.
■ Pendidikan Religi Tidak ketinggalan pula pendidikan religi. Setiap hari Jumat sebelum pelajaran dimulai, masingmasing agama diberi kesempatan untuk melakukan kegiatan keagamaan singkat seperti doa bersama
bagi agama Katolik, membaca Asmaul Husna bagi yang Muslim, dan evangelist singkat bagi yang Kristen. Kegiatan ini setidaknya melatih peserta didik untuk melakukan kegiatan keagamaan secara serentak dan melatih tanggung jawab. Tanggung jawab yang dibebankan peserta didik dalam menjalankan peribadatannya sesuai agama masing-masing pun tercermin dalam kegiatan hari Jumat seusai pelajaran. Ketika peserta didik muslim sholat Jumat, yang beragama Kristen dan Katolik pun juga melakukan kegiatan keagamaan yang dipimpin oleh seksi kerohanian masing-masing. Meskipun kegiatan belajar mengajar selesai pukul 15.45, namun kegiatan ekstrakurikuler tetap berjalan sesuai jadwal yang disepakati. Paskibra yang masih menjadi andalan tidak pernah merasa terganggu dengan lima hari sekolah. Bahkan ketika menjelang lomba, hari Sabtu dan Minggu yang mestinya untuk refreshing mereka sempatkan juga untuk latihan. Memang, pada awalnya, lima hari sekolah dirasa cukup melelahkan. Dalam melaksanakan program ini guru dan siswa merasakan cukup berat terutama setelah istirahat kedua. Mengapa? Secara alami, setelah makan siang manusia merasa kantuk. Memerangi rasa kantuk ini guru dan siswa harus sama-sama berjuang. Siswa berjuang menyerap pembelajaran dan menahan kantuk, sedangkan guru harus berjuang menyampaikan pembelajaran yang menarik agar siswa tetap bersemangat. Setiap kebijakan baru pasti akan menimbulkan gejolak. Negara kita terdiri atas banyak pulau besar dan kecil yang di dalamnya ada perkotaan dan pedesaan, ada yang sudah modern dan ada yang masih terbelakang, ada yang budaya hidupnya ingin maju ada
yang santai, dan sebagainya yang menjadikan salah satu kendala untuk menyamakan langkah. Peraturan lima hari sekolah berlaku bagi sekolah yang sudah bisa melaksanakan, dan belum wajib bagi sekolah yang memang belum siap. Kesiapan ini sangat dibutuhkan karena menyangkut beberapa hal, antara lain ketersediaan tempat ibadat seperti mushola/masjid yang bisa menampung sejumlah peserta didik secara bersama-sama. Butuh air cukup guna wudhlu sekian banyak peserta didik, dan masih banyak harus mempertimbangkan kantin yang bisa melayani sejumlah peserta didik, dsb. Awal sekolah melakukan program lima hari ini, seolah-olah merupakan hal yang menakutkan dan mengkhawatirkan kalau-kalau kegiatan lain terganggu. Namun, setelah program ini berjalan dua tahun akhirnya biasa-biasa saja tidak ada lagi yang dikhawatirkan. Artinya, sekolah lima hari bila sudah menjadi suatu pembiasaan, justru akan bisa lebih efektif karena dengan waktu yang sedikit mampu menghasilkan sesuatu yang lebih. Lima hari sekolah, masihkah harus ditakuti?■ Penulis, guru SMA 15 Semarang
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
■ Operasi Pasar Elpiji 3 Kg
Meski Hujan Stok Ludes PEMALANG - Untuk memastikan terpenuhi kebutuhan masyarakat akan gas elpiji bersubsidi 3 Kg, Pertamina melalui sejumlah agen di Pemalang menggelar operasi pasar secara serempak di sejumlah wilayah di Pemalarang.
Operasi pasar tersebut digelar dari pagi hingga malam hari, bahkan di tengah guyuran hujan. Meski demikian masyarakat tetap antusias membeli hingga tak pelak stok yang disediakan ludes. Pimpinan Agen LPG PT Musi Rawas Jaya Pemalang, Daniel Setiawan, Minggu (10/12), menyatakan pihaknya memang mendapatkan rekomendasi dari Pertamina untuk melakukan operasi pasar di 3 titik yakni Desa Kebanggan, Desa Clekatakan dan Belik. Total elpiji 3 kg yang disediakan untuk masyarakat ada 560 tabung, dengan harga sesuai ketentuan yakni Rp 15.500. “Untuk ketertiban setiap satu pembelian wajib menyer-
ahkan satu fotokopi KTP, dalam operasi pasar di Kebanggan kita juga dibantu Polsek Moga untuk pengamanan, meski operasi dilakukan di tengah hujan dari pagi hingga sore warga antusias membeli hingga barang yang disediakan habis,” jelasnya. ■ Terbantu Sementara itu Kepala Desa Kebanggan Anis Hidayat, mengaku sangat terbantu dengan adanya operasi pasar di wilayahnya karena membuat warga semakin mudah mendapatkan gas elpiji 3 kg yang sudah merupakan kebutuhan sehari-hari. Karena itu yang diutamakan untuk membeli adalah warga lokal terlebih dahulu, itupun
harus dengan menggunakan KTP karena untuk pemerataan, sehingga satu nama hanya bisa membeli satu tabung. Tak berbeda yang disampaikan warga yang lain Supono (24), bahwa adanya operasi pasar sangat membantu warga karena bisa mudah mendapatkan elpiji 3 kg dengan harga yang lebih murah, sebab cukup hanya dengan Rp 15.500 berbeda jika membeli di pengecer harganya bisa lebih tinggi lagi. Sehingga meski kondisi hujan tetap banyak warga yang datang. Terpisah Kapolsek Moga AKP Harsono yang ikut melakukan pengamanan menyatakan, sebenarnya dari hasil pe mantauan Muspika Moga beberapa hari sebelumnya tidak ada kelangkaan hanya memang ada pengurangan. Namun demikian karena ada permintaan operasi pasar dan hal itu di akomodir tentunya hal ini lebih bagus lagi, pihak Polsek sendiri dalam kegiatan hanya mendukung dengan melakukan pengamanan. ■ Obo-Yn
OPERASI PASAR : Meskipun dalam kondisi hujan operasi pasar LPG 3 Kg tetap diserbu masyarakat, bahkan untuk memastikan terpenuhinya kebutuhan warga kegiatan dilakukan dari pagi hingga malam hari. ■ Foto : Probo Wirasto.
Dispenser Teknologi Italia KEUNGGULAN water dispenser (dispenser air) merek Modena tipe DD7315W terlihat dari selling point product. Soft touch control untuk memudahkan dalam penggunaan. Self cleaning 03, teknologi 03 system untuk mensterilkan air mi num dari kuman, bakteri, virus dan jamur. Water storage sensor, lampu indikator pada panel yang bekerja ketika air pada galon kosong agar perangkat lebih awet. Selain itu masih ada fitur performance xpert, higiene xpert dan protection xpert. Teknologi terbaru dari Modena Italy bisa didapatkan dengan harga perdana. ■ Ct-Yn
Panci Hemat Listrik
KERAJINAN : Danang Himawan sedang merampungkan proses pembuatan pipa kayu di bengkelnya. ■ Foto : felek wahyu
Limbah Kayu Jadi Produk Bernilai Jutaan Rupiah PURWODADI - Berawal dari hobi mengoleksi beberapa jenis kayu langka, Danang Hima wan membuka bengkel pipa rokok di Kabupaten Grobogan. Dengan tujuan mengurangi sampah sisa potongan, dia menyulap kayu limbah menjadi beberapa kerajinan yang memiliki nilai ekonomis termasuk salah satunya yang menarik adalah pipa rokok. Tak jarang beberapa teman yang mengetahui hasil karyanya tertarik untuk memiliki nya. Saat ini, banyak peminat kayu langka yang sengaja datang ke rumahnya untuk memesan atau sekedar untuk membuatkan sesuatu yang di-
kehendaki. “Awalnya cuma hobi mengoleksi kayu-kayu langka. Namun agar kayu-kayu bisa dipa kai, saya buat beberapa kerajinan. Malah sekarang banyak yang tertarik,” jelas Danang. Berbagai jenis kerajinan, mulai dari pipa, once, cangklong, ge lang, cincin, kalung dan tombak ukir bisa dibuatnya. Ia mematok harga mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah, tergantung jenis kayu dan tingkat kesulitan dalam pembuatannya. “Ada juga yang harganya cuma Rp 50 ribu, tapi ada juga yang saya jual hingga Rp 7 juta, tergantung jenis kayu dan
tingkat kesulitan dalam pembuatan,” jelasnya. Kayu langka sebagai bahan baku yang digunakan, kata Danang, terdiri dari kayu setigi, cendana, dewandaru, nagasari, wali kukun, galih asem, sono kuning, galih johar, dan kayu liwung. Jenis kayu itu, menurut dia, sangat jarang didapati lagi di wilayahnya. “Sebagian kami datangkan bahan dari luar Jawa, terutama dari kawasan Indonesia timur, Kalimantan, dan beberapa daerah pedalaman hutan lain. Kadang juga cari sendiri ke gu nung dan hutan,” ungkapnya. Menurutnya, jenis kayu
langka itu diyakini memiliki khasiat tertentu dalam kepercayaan masyarakat adat Jawa, Bali maupun sebagian masyarakat Nusa Tenggara Barat. “Selain khasiat yang dipercaya, biasanya karena nilai seninya,” tambahnya. Aris, salah satu penggemar kayu langka menjelaskan, selain memiliki tuah alami, nilai seni yang ada pada beberapa jenis kayu langka membuatnya semakin keranjingan dalam berburu kayu langka ini. “Jadi karena nyarinya susah, maka kalau bisa dapat ada kepuasan tersendiri,” ungkapnya saat ditemui di bengkel milik Danang. ■ Lek-Yn
Ratusan Produk Audio Dipamerkan di Baxo Expo 2017 PURBALINGGA - Ratusan produk audio dan sound system buatan produsen lokal dan impor dipamerkan dalam Banyumas Purbalingga Audio Expo (Baxo) 2017, yang digelar di halaman belakang kompleks Stadion Goentoer Darjono. Kegiatan dilaksanakan sejak Sabtu (9/12) hingga Minggu (10/12). “Puluhan produsen dan distributor ikut meramaikan acara ini. Disini juga dilaksanakan proses transaksi jual beli produk audio dan sound system. Kami senang karena acara berjalan semarak,” kata Penasehat kegiatan Ambar Budi Yuwono didampingi Ketua panitia Man syur Ghazali. Perhelatan Baxo Expo sudah dua kali digelar. Event ini dilaksanakan untuk menyemarakkan Hari Jadi Kabupaten Purbalingga ke 187 di tahun 2017. Rencananya Baxo Expo akan dilaksanakan secara rutin. “Ajang ini menjadi sarana un-
tuk bisnis sound system dan audio. Kami ingin Purbalingga jadi ikon pelaksanaan ekspo audio,” ujarnya. Mengenai nilai transaksi di ajang ini menurutnya mencapai ratusan juta rupiah. Pro-
duen dan distrubutor yang datang dan membuka stand juga melakukan transaksi jual beli produk baru maupun bekas. Produsen dan distributor datang dari berbagai daerah di Jateng, termasuk Jawa Barat.
DIPAMERKAN : Ratusan produk audio dan sound system produk lokal dan impor dipamerkan dalam Banyumas Purbalingga Audio Expo (Baxo) tahun 2017 di lapangan kompleks Stadion Goentoer Darjono, mulai Sabtu (9/12) hingga Minggu (10/12). ■ Foto : Joko Santoso
“Animo mereka cukup tinggi untuk memamerkan produk dan barang dagangannya di sini,” katanya lagi. Guna mengundang pengunjung pihaknya juga menggelar berbagai acara. Mulai dari demo audio dan sound system hingga lomba sound system dan audio. Animo peserta juga cukup tinggi. Terbukti dalam lomba sound system dan audio diikuti oleh 61 peserta. “Mereka datang dari wilayah Jateng dan Jabar. Mereka tampil di lomba ini dengan sangat antusias,” tuturnya. Salah satu peserta Baxo 2017, Imron Rosyadi mengatakan dia mampu memasarkan beberapa produk sound system buatan lokal kepada pembeli. Dia berharap event seperti ini menjadi agenda rutin. “Jika memungkinkan waktunya jangan hanya dua hari,” imbuhnya. ■ ST-Yn
GELOMBANG elektromagnetik yang secara langsung diinduksikan ke dalam panci menghasilkan panas langsung di dalam panci sehingga proses pemanasnya lebih optimal, menjadikan proses memasak berjalan lebih cepat. Dileng kapi sensor yang dapat mendeteksi keberadaan panci, tek nologi automatic turn-off yang secara otomatis menghentikan proses kerja perangkat memasak, seketika panci diangkat dari permukaan kompor sehingga hemat konsumsi listrik. Dapatkan penawaran harga plus hadiah payung golf hanya di pameran. ■ Ct-Yn
Persatuan Purna Bakti Pramuka Siap Pelihara Bebek PATI - Usai menerima bantuan 15 ekor kambing jenis Peranakan Etawa (PE) dari Bupati Haryanto, kini Persatuan Purna Bakti Pramuka Seluruh Indonesia (PPBPSI) Pati ganti bersiapsiap untuk memelihara ternak bebek jenis menthok. Sebab unggas jenis itu dinilai lebih tahan terhadap penyakit, sehingga diharapkan mampu bertahan lama hingga bisa berkembang biak secara maksimal. Jika hal itu bisa diwujudkan, maka ke depan pengembangan unggas hasil anakannya akan digulirkan kepada warga yang bersedia untuk memelihara. Sasaran yang ideal sebenarnya adalah para pramuka penegak agar ke depan mempunyai penghasilan sebagai kas untuk membiayai kegiatan sendiri tanpa harus bergantung kepada pihak lain. Akan tetapi, kata salah seorang pengurus PPBPSI Aristakus selaku penggagas beternak unggas jenis tersebut, para pramuka penegak tersebut kurang merespons. Kendati demikian, upaya memelihara unggas jenis itu tetap akan dilakukan karena peluang pasarnya tetap terbuka, karena pada umur tertentu jika hasilnya hendak dijual sendiri juga ada calon pembeli yang siap menerima. Sebab, daging bebek jenis menthok itu di Pati banyak penggemarnya jika dimasak untuk swike ataupun rica-rica. Paling tidak, untuk anakannya jika sudah berumur antara empat bulan sudah bisa dibawa ke pasar atau umur dua bulan pun sudah laku dijual dan khusus yang ini per ekor harganya Rp 10.000, sehingga jika dari satu induk minimal bisa mempunyai anak enam ekor sudah menghasilkan Rp 60.000. Jika dipotong 50 persen untuk biaya pakan, maka dari satu ekor induk sudah mendapat Rp 30.000 dalam waktu maksimal dua bulan. ‘’Misalnya dengan mempunyai induk 10 ekor beranak secara bersamaan, maka sekali jual sudah bisa menghasilkan Rp 300.000,’‘ ujarnya. Untuk bisa memelihara induk lebih banyak lagi, sampai 20 ekor, lanjut dia, maka akan bisa menyimpan hasil penjualan itik jenis menthok Rp 600.000. Jika dihitung dari sisi waktu memang kurang efektif, tapi dari sisi kegiatan usaha ekonomi produktif tetap bisa diharapkan. Hal-hal seperti itulah yang coba dikembangkan PPBPSI dalam upaya memotivasi kalangan muda yang hendak belajar mandiri. Sehingga sasaran awal yang dipilih adalah kalangan pramuka penegak karena kegiatan tersebut juga bisa didukung kegiatan produktif lainnya, yaitu memelihara itik jenis pedaging. Khusus hal itu, kandang untuk memeliharanya juga sudah disiapkan dalam satu kompleks. Yakni, di lingkungan TPA Sukoharjo, Kecamatan Margorejo, Pati dan untuk bibit itik jenis itu sampai penyediaan makanannya akan disuplai oleh Wakil Bupati Pati Saiful Arifin. Hanya sistem yang digunakan adalah bagi hasil dalam kurun waktu selama empat bulan, itik tersebut harus dipanen dan kemudian diisi dengan anakan itik baru. Jika pramuka penegak mau berproses untuk bisa mandiri, peluang tersebut bisa dimanfaatkan karena untuk yang bertugas memelihara bisa dilakukan secara bergantian. ■ SM Network/ad-Yn
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Hari Juang Kartika, Veteran Konvoi dengan Mobil Terbuka SALATIGA - Menggunakan kendaran antik milik TNI AD, puluhan veteran ikut memeriahkan Hari Juang Kartika ke-72, Minggu (10/12). Para pejuang dizamannya itu, konvoi dari Makorem 073/Makutarama menuju Lapangan Tembak Kembangsari pusat terselenggarannya kegiatan Hari Juang Kartika di tingkat Korem 073/Makutarama. Di sepanjang jalan, para veteran dielu-elukan warga. Di lapangan tempat berlatih menembak para prajurit jajaran Korem 073/Makutarama di Kembangsari, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, terdapat pameran alat utama sistem persenjataan (alutsista). Masyarakat yang memandati Lapangan Tembak dibuat takjub dengan alutsista senjata api dan
kendaraan perang. Dua unit tank yang juga dipajang di samping panggung utama menjadi pusat sekaligus objek masyarakat untuk berselfie ria. “Anak saya memang suka tank, padahal sudah saya ajak berfoto dengan pistol dan senapan tapi dia lebih suka berfoto di atas tank,” ujar Lukas, salah satu pengunjung sambil menggandeng Imran, putranya. ■ Komunitas Otomotif Sementara Danrem 073/Makutarama, Kol Inf Joni Pardede mengatakan sengaja mengajak dan melibatkan veteran menaiki mobil terbuka. “Kami berharap mereka senang dan doanya panjang umur serta bangga karena bisa turut merayakan hari-hari kemerde-
kaan,” kata Kol Inf Joni Pardede, kemarin pagi. Dikatakan, dalam acara peringatan Hari Juangan Kartika ke72 pihaknya juga mengandeng komunitas otomotif Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang, serta masyarakat sekitar yang diundang untuk menerima sumbangan sembako. “Ada sekitar 250 paket sembako gratis. Kami juga meminta UMKM setempat untuk membuka stan. Perayaan Hari Juang Kartika yang jatuh pada 16 Desember akan mencapai puncaknya di Purwokerto nanti,” tandas Joni. Di tengah kegiatan, dilakukan pula penandatangan nota kesepakatan menolak paham radikalisme bersama komunitas otomotif. ■ rna/SR
NAIK MOBIL TERBUKA: Para veteran naik mobil terbuk menuju Lapangan Tembak Kembangsari, di Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang di tengah kegiatan Hari Juang Kartika ke-72, Minggu (10/12).■ Foto: Ernawaty/SR
Kades Deklarasikan Anti-Korupsi TUNTANG Sebanyak 208 kepala desa (Kades) di Kabupaten Semarang yang tergabung dalam paguyuban kades ‘Hamong Projo’ mendeklarasikan sikap anti-korupsi saat peringatan Hari Anti Korupsi di Lapangan Tlogo Kecamatan Tuntang, Sabtu (9/12). Deklarasi diucapkan para kades di hadapan Bupati Semarang, dr Mundjirin dan Wakil Bupati Semarang, Ngesti Nugraha serta anggota forkompimda yang hadir di acara tersebut. Mundjirin menyambut baik tekad pada kepala desa untuk melawan korupsi dan menciptakan suasana pemerintahan desa yang bebas dari korupsi termasuk dalam pengelolaan dana desa yang telah dikucurkan oleh pemerintah. Paradigma pembangunan desa secara mandiri dengan pemberian dana desa oleh pemerintah harus dibarengi perilaku sehat para Kades. ‘’Awali kegiatan pembangunan desa dengan perencanaan
SALAMI KADES: Bupati Mundjirin didampingi Wabup Semarang Ngesti Nugraha menyalami para kades di acara peringatan Hari Anti Korupsi di Lapangan Tlogo, Tuntang, Sabtu (9/12). ■ Foto: dok/rbd/SR yang baik dan mengutamakan manfaat bagi masyarakat luas. Cegah perilaku korupsi sejak dini agar tak berurusan dengan penegak hukum,’’ tandasnya. ■ Teladan Mundjirin menegaskan, sudah ada kesepakatan antara Kemendagri, Kemendes dan Polri untuk melakukan pencegahan tindak pidana korupsi sehingga langkah preventif akan diutamakan dibandingkan penindakan. Ia meminta para kades untuk
berkoordinasi dengan instansi terkait termasuk kepolisian dan kejaksaan sebagai penegak hukum agar terhindar dari jerat hukum karena melakukan pelanggaran hukum dalam pengelolaan dana desa. ‘’Jangan sungkan berdiskusi dengan institusi penegak hukum supaya tahu aturan yang sebenarnya. Sehingga menjadi ajang untuk pembinaan sekaligus pencegahan pelanggaran,’’ katanya. Sementara itu Ketua Hamong Projo Kabupaten Semarang, Latif
Kurniawan menyatakan, perilaku korupsi dapat merusak sendi kehidupan bernegara dan bermasyarakat. Oleh karena itu, para kades yang tergabung dalam paguyuban Hamong Projo tidak akan melakukan korupsi. ‘’Kami bertekad tidak melakukan korupsi dan mengutuk segala bentuk perilaku koruptif. Kami juga akan berupaya menciptakan generasi anti-korupsi dengan memberikan teladan yang baik,’’ janjinya. ■ rbd/SR
Spanduk Bakal Caleg Mulai Bertebaran UNGARAN- Kendati Pemilu Legislatif masih dua tahun lagi, namun spanduk seorang bakal caleg (calon legislatif) bernama Dini S Purnomo dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mulai bertebaran di wilayah Kabupaten Semarang. Pemasangan spanduk tersebut tersebar di wilayah Kecamatan Ungaran Timur, Ungaran Barat, Bergas, Bawen, Ambarawa, Tuntang, Bringin dan Pabelan. ‘’Di Bringin ada 11 titik pemasangan caleg PSI tersebut, salah satunya di depan gerbang SMP 1 Bringin di Desa Rembes,’’ ungkap Mufid, anggota Panwascam Bringin, kemarin. Seorang warga Ungaran Timur, Indriyana (31) menyayangkan pemasangan spanduk tersebut. Karena keberadaan spanduk tersebut mengganggu pemandangan. ‘’Saya lihat ada tiga spanduk caleg tersebut dari Leyangan sampai Exit Tol Sidomulyo. Seharusnya Satpol PP bisa menertibkan karena banyak spanduk yang dipasang di daerah larangan, dan mungkin tidak berizin,’’ ujarnya. Terpisah, Ketua Panwaslu Ka-
bupaten Semarang, Agus Riyanto menyatakan, pihaknya menginstruksikan jajaran Panwas Kecamatan untuk menginventarisasi spanduk bergambar dan bertuliskan calon legislatif yang mulai marak di wilayah Kabupaten Semarang. Karena akhirakhir ini banyak laporan tentang pemasangan spanduk bakal
caleg PSI bernama Dini S Purnomo. ‘’Sejak kemarin teman-teman Panwascam sudah kami minta untuk menginventarisasi di wilayah masing-masing untuk disampaikan ke Panwaskab disertai foto dan keterangan titik lokasi,’’ katanya, Minggu (10/12). Agus menjelaskan, pihaknya baru sebatas meminta kepada ja-
SPANDUK: Spanduk seorang bakal caleg bernama Dini S Purnomo dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mulai bertebaran di wilayah Kabupaten Semarang.■ Foto: dok/rbd/SR
jaran Panwas kecamatan untuk mendata adanya spanduk bergambar dan bertuliskan caleg tersebut disertai dokumentasi foto dan titik lokasinya. Terkait tindakan yang akan diambil, pihaknya masih akan mempelajari dan mengkaji terlebih dahulu. ‘’Ini hanya pendataan, tidak ada instruksi untuk bertindak lebih dari itu,’’ ujarnya. Menurut Agus, materi spanduk yang dipasang belum bisa dikategorigkan sebagai alat peraga kampanye. Karena tidak ada nomor urut, tidak ada peserta pemilu dan belum ada pencalonan. ‘’Palinghanya bisa disebut bahan sosialisasi. Itu pun yang sosialisasi belum bisa disebut calon,’’ jelasnya. Agus menambahkan, selama pendataan bahan sosialisasi bakal caleg tersebut jajaran Panwas Kecamatan juga menemukan beragam bahan sosialiasi dari bakal caleg partai politik lainnya serta bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah. Hanya saja, jumlahnya relatif sedikit. ‘’Semuanya kita data, kita inventarisir dulu,’’ imbuhnya.■rbd/SR
Proyek Jalur Gas Dilanjutkan 2019 UNGARAN - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPPTSP) Kabupaten Semarang, Valeanto Sukendro mengatakan, PT Perusahaan Gas Negara (PGN) berencana untuk melanjutkan proyek pembangunan depo berikut instalasi jaringan pipa gas ke Kabupaten Semarang tahun 2019. Rencana itu sudah disampaikan PGN saat melakukan paparan awal kepada Bupati Semarang pada April 2013 silam. ‘’Katanya akan direalisasikan akhir 2018 atau awal 2019. Sebenarnya PGN siap mendukung pemenuhan energi pengganti listrik maupun minyak, artinya bila ada perusahaan di Kabupaten Semarang memerlukan energi selain listrik dan minyak untuk mendukung produksi akan ditindaklanjuti dengan membangun depo di suatu tempat,’’ kata Soekendro, Minggu (10/12). Menurut Soekendro, secara teknis penyaluran gas dari depo yang dibuat akan diteruskan ke perusahaan-perusahan yang membutuhkan melalui pipa jaringan. Selain itu bisa juga menggunakan sarana truk untuk pendistribusian dari depo gas ke perusahaan. ‘’Prinsipnya PGN akan melayani apabila ada perusahaan yang meminta pasokan gas,’’ ungkapnya. Lebih lanjut Soekendro menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Semarang memang memprioritaskan investasi padat karya dengan tujuan untuk menekan angka pengangguran di Kabupaten Semarang. Setidaknya ada lima kawasan di Kabupaten Semarang yang sudah disiapkan untuk industri, meliputi Kecamatan Bawen, Pringapus, Susukan, Tengaran, dan Kecamatan Kaliwungu. ‘’Itu sudah diatur dalam Perda No 6 Tahun 2011. Pada kawasan industri tersbeut lahannya datar atau hamparan, cari air mudah, dilintasi jalur listrik, hingga diapit jalan nasional dan jalan tol,’’ jelasnya. Informasinya, PGN mempunyai rencana membangun depo berikut jaringan instalasi pipa gas bertekanan sepanjang 34 kilometer di Kabupaten Semarang. PGN berencana membangun jaringan pipa gas ke wilayah perumahan terlebih dahulu sebagai percontohan, sebelum membangun jaringan ke wilayah kawasan industri. Bupati Semarang dr Mundjirin menyambut baik rencana PGN tersebut. Diharapkan adanya pembangunan jaringan pipa gas bertekanan tersebut bisa membuat investasi dan pembangunan di Kabupaten Semarang semakin tumbuh dari tahun ke tahun. ‘’Kita akan terus mendorong agar sosialisasi berikut pembangunan jaringan pipa gas bisa dipercepat,’’ katanya. ■ rbd/SR
Rasta Tewas Kecelakaan SALATIGA - Rasta Agung Yulian (15), warga RT 05 RW 01 Kelurahan Blotongan, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga tewas setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di kawasan Jalan Fatmawati, Blotongan, Sabtu (9/12) pukul 21.50 WIB. Motor yang ditumpangi korban bertabrakan dengan motor lain yang berlawanan arus di Jalan Raya Salatiga-Bawen. Keterangan yang dihimpun, Minggu (10/12) paginya, saat malam kejadian itu dua pengendara motor berboncengan, yakni Magruf (16) mengendarai motor Yamaha Mio Nopol H-3963+VB bersama korban dari arah Salatiga. Sampai di lokasi kejadian, langsung belok ke kanan menyeberang. Dari arah berlawanan (arah Bawen-Kabupaten Semarang), muncul motor Honda Mega Pro Nopol H 2852 HC yang
dikendarai Agus Lukito Wibowo (19), warga Dusun Tuk Songo, Desa Krandon Lor, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang. Tabrakan tak bisa dihindarkan. Pasalnya, korban dan temannya diduga tak menyalakan lampu sein atau tanda belok kanan. “Korban dan temannya belok ke kanan arah Gunung Payung dan tertabrak motor dari arah Semarang. Diduga tidak menyalakan lampu sein kanan,” ujar seorang petugas satlantas. Dalam kejadian itu, korban tewas karena mengalami cedera kepala cukup parah. Sedangkan, pengendara Honda Mega Pro Agus Lukito Wibowo mengalami luka serius. Kecelakaan lalu-lintas ini hingga Minggu (10/12) masih ditangani Unit Laka Lantas Polres Salatiga.■ rna/SR
Gubernur Apresiasi Stan Inovasi RSUD Salatiga SALATIGA - RSUD Kota Salatiga menjadi wakil Pemerintah Kota (Pemkot) Salatiga dalam ajang Pameran Inovasi Kepemimpinan Tahun 2017. Gubernur Ganjar Pranowo selaku penggagas pameran, menyempatkan mengunjungi stan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Jawa Tengah di Gedung Sasana Widya Praja BPSDMD Provinsi Jawa Tengah Jalan Setiabudi No 201A Semarang, pekan lalu. Pameran i diperuntukkan bagi para pejabat yang mengkiuti diklat kepemimpinan dan berhasil melakukan inovasi. Kota Salatiga yang terpilih RSUD dengan inovasi TV Edukasi yang dilakukan oleh Renny Novita Sari SKom MH selaku peserta
Diklat PIM IV/c. Manajemen RSUD Kota Salatiga sendiri memperkenalkan program TV Edukasi kepada masyarakat, khususnya yang sedang mengantre berobat di rumah sakit plat merah tersebut pada Agustus 2017 lalu. TV Edukasi itu pun secara langsung diperkenalkan oleh Direktur RSUD Salatiga, Agus Sunaryo bersama Kasubbag Pemasaran dan Humas RSUD, Renny Novita Sari sebagai inovator di hadapan warga yang sedang mengantre berobat di bagian poliklinik serta bangsal rumah sakit. Reny didampingi dr Agus Sunaryo menjelaskan, tema yang diangkat dalam inovasi yang dipamerkan adalah Simple Innovation for Big Goals. “Saya merasa
terharu karena stan kami dikunjungi dan diapresisasi oleh Bapak Gubernur dengan berbagai pertanyaan kepada kami,” ujar Reny. Datang pula ke stan RS milik Pemkot Salatiga adalah kepala BPKP Provinsi Jawa Tengah. ■ Pemkot Mensupport Diakui Reny, Pemkot Salatiga mensupport program tersebut. Terbukti dengan hadirnya Direktur RSUD, Kepala BK Dikalatda, Kepala Inspektorat, dan Asisten. “Meski bentuknya video animasi tentang edukasi terkait dengan dunia kesehatan, ternyata mendapat tanggapan positif dari berbagai pihak baik pemerintah maupun masyarakat,” paparnya. Para pengunjung RSUD mengaku mendapatkan ilmu yang
baru dari tayangan TV Edukasi. Mereka bisa mengetahui tentang penyakit kaki gajah, diabetes, bagaimana cuci tangan yang benar, dan juga pengetahuan di bidang kesehatan lainnya. ‘ ’Yang lebih menyenangkan, tayangan dibuat menarik karena dibuat animasi dan disesuaikan dengan karakter anak-anak,” ungkap Reny. Reny menjelaskan, pihak RSUD saat ini membuat konten berjumlah 70 tayangan yang menampilkan acara mencegah penyakit dan dampaknya. “Saat ini TV Edukasi sudah terpasang 16 unit di ruang tunggu. Sedangkan di ruang rawat inap telah terpasang 158 perangkat TV Edukasi,” imbuhnya.■ rna/SR
DIKUNJUNGI GUBERNUR: GubernurJateng, Ganjar Pranowo saat mengunjungi stan Pemkot Salatiga dan ditemui Direktur RSUD dr Agus Sunaryo (kiri) dalam Pameran Inovasi Kepemimpinan Tahun 2017, pekan lalu.■ Foto: Ernawaty/SR
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Gelombang Laut Tinggi, Nelayan Diminta Waspada KENDAL - Anggota DPR RI/MPR RI dari Partai Nasdem, Drs H Fadholi meminta para nelayan di Kabupaten Kendal hati-hati dan waspada dengan gelombang laut yang saat ini tinggi. Nelayan diminta mengutamakan keselamatan dibanding yang lain. Hal itu disampaikan H Fadholi saat acara reses bersama nelayan di Kecamatan Rowosari. Acara diikuti sekitar 150 nelayan dan tokoh masyarakat serta tokoh agama.”Saat ini laut sedang mengalami gelombang tinggi, jadi kami imbau nelayan hati-hati saat melaut. Yang penting mengutamakan keselamatan,” ujarnya dalam rilisnya, kemarin. Dikatakan, dengan adanya gelombang tinggi dimungkinkan penghasilan nelayan akan berkurang sehingga mereka diminta sabar dan tidak gegabah dalam melaut. Dikatakan, kalau nelayan ada sampingan untuk sementara lebih baik mengerjakan sampingan dulu sambil menunggu gelombang normal. ”Kalau tidak ada sampingan, waktunya bisa digunakan untun memperbaiki peralatan melaut,” jelasnya. Dalam kesempatan itu, Fadholi juga mengimbau agar nelayan satu dengan yang lain rukun dan saling membantu sehingga saat bertemu dan melaut bersama tak timbul gesekan. Ketua Paguyuban Nelayan Kendal, Pujiarto mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan yang selama ini diberikan H Fadholi kepada para nelayan di Kabupaten Kendal. Menurutnya, selama ini hanya Fadholi yang paling gigih memperjuanga nasib nelayan di Kabupaten Kendal. ”Selaku ketua paguyuban kami tentu sangat berterimakasih kepada Bapak Fadholi dan kami harapkan nelayan terus diperjuangkannya agar bisa hidup sejahtera,” ujarnya. Acara tersebut juga dihadiri Kades Ngampel Kulon yang juga Caleg DPRD Jateng dari Partai Nasdem, Gatot Muharjo SE dan Akhmad Muhlisin caleg DPRD Kendal Dapil 1. n SR
BERIKAN PENGARAHAN: Anggota DPR RI/MPR RI dari Partai Nasdem, H Fadholi memberikan pengarahan kepada para nelayan saat reses di Kabupaten Kendal, kemarin. n Foto: Dok/SR
Tiga Kecamatan Peroleh Penghargaan PURWODADI - Tiga kecamatan berhak mendapatkan penghargaan tertinggi penyelenggaraan pemerintahan kecamatan yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Grobogan di penghujung tahun 2017. Ketiga kecamatan tersebut adalah, Kecamatan Pulokulon menyabet posisi pertama dan Kecamatan Grobogan sebagai peringkat kedua, dan Kecamatan Klambu menempati posisi ketiga. Ketiganya mendapatkan apresiasi dari bupati dalam pertemuan di ruang Rock ‘n Roll Ballroom, Hotel Front One Purwodadi, kemarin. Moh Soemarsono, Sekda Kabupaten Grobogan menjelaskan, ketiga kecamatan tersebut berhasil mendapatkan juara berdasarkan hasil evaluasi penyelenggaraan pemerintahan kecamatan 2017 tingkat Kabupaten Grobogan. “Pleno penilai evaluasi kecamatan tahun 2017 dilaksanakan 18 November 2017. Dimana, tiga kecamatan, yakni Pulokulon dengan nilai 103.50, Kecamatan Grobogan dengan nilai 101.75, dan Kecamatan Klambu dengan nilai 90.70,” kata Soemarsono. Menurutnya, manfaat program evaluasi pemerintahan kecamatan ada tiga. Pertama, meningkatkan kualitas pelayanan publik. Kedua, peningkatan kinerja organisasi, dan ketiga mendukung reformasi birokrasi. n lek/SR
SERAHKAN PIALA: Bupati Grobogan, Sri Sumarni saat menyerahkan penghargaan kepada tiga kecamatan dengan predikat terbaik dalam pengelenggaraan pemerintahan 2017. n Foto: Felek wahyu/SR
REKA ULANG : Tersangka Harjono mempraktikan peran bandar judi dadu kopyok pada gelar kasus yang dipimpin Kapolres Demak, AKBP Sonny Irawan. n Foto: sari jati/SR
Dadu Kopyok di Kebun, Lima Penjudi Diciduk DEMAK> - Enam warga Mranggen dan Karangawen diciduk aparat kepolisian saat asyik bermain judi dadu kopyok di kebun. Bersama mereka disita pula sejumlah barang bukti berupa alas duduk, kartun tempat memasang taruhan, tiga mata dadu dan tempurung kelapa, serta uang Rp 190 ribu. Pada gelar perkara belum lama ini Kapolres Demak AKBP Sonny Irawan mengungkapkan, bagai jamur di musim gujan, aksi perjudian selalu bermunculan sesering aparat penegak hukum melakukan pene rtiban. “Maka itu disebut penyakit masyarakat, karena selalu saja muncul lagi dan lagi meski telah dilakukan pengobatan berupa pemberantasan,” kata kapolres. Yang terakhir jajaran Res-
mob Polres Demak didukung Tim Resintel Polsek Mranggen melakukan penggerebekan di sebuah kebun milik warga Des Tegalarum akhir pekan lalu. Seorang bandar dan lima orang pemain tertangkap tangan saat sedang berjudi dadu dengan taruhan uang bervariasi nominal. Kepada petugas penyidik rata-rata tersangka yang mengaku bekerja buruh bangunan itu hanya iseng. “Saya baru per
tama ini main dadu. Taruhannya juga hanya Rp 10 ribu,” kata Suyanto (37). Hal sama disampaikan Harjono (40) warga Desa Kuripan Kecamatan Karangawen, yang bertindak sebagai bandar. “Setiap pasang taruhan Rp 10 ribu, kalau nomor yang ditembak keluar, dapatnya Rp 10 ribu. Saya baru seminggu main dadu, dapat untungnya tak tentu. Bejo-bejonan,” kilah tersangka bertubuh gempal itu. n ‘Nongol Babat’ Namun apa pun alasan mereka, kata kapolres, semuanya akan dikenai pasal sama yakbi 303 KUHP dengan ancaman hukuman empat tahun penjara. Sehubungan ramainya aksi perjudian di Demak, kata kapolres, sepanjang 2017 tercatat polres berhasil ungkap 54 kasus perjudian. Karenanya Polres Demak menduduki per-
ingkat kedua ungkap kasus per judian tertinggi se-Polwiltabes Semarang. Walau demikian, Polres Demak dengan komitmen nongol babat alias nobat, optimis menekan angka perjudian di Kota Wali. “Meski kata pepatah judi akan selalu ada selama peradaban manusia ada di muka bumi, kami jajaran Polres Demak komitmen memberantasnya dengan semangat nobat. Sehingga semakun kecil masyarakat dirugikan oleh jenis pekat ini,” kata kapolres. Begitu pun jika diketahui adanya oknum anggota Polres Demak mendukung atau terlibat pengamanan aksi judi atau oun pekat lainnya, akan ditindak sesuai hukum atau dikenai sanksi sesuai prosedur yang berlaku. “Semuanya demi kondusifitas dan kemanan Demak Kota Wali,” tandas kapolres. n ssi/SR
RSI NU Demak Lakukan Operasi Bibir Sumbing DEMAK - Sebanyak 17 pasien berhasil menjalani operasi bibir sumbing dan langit-langit, Sabtu (9/12). Bhakti sosial yang menggandeng sejumlah instansi dan organisasi itu dalam rangka memeringati Hari Ibu sekaligus Hari Jadi Ke-27 RSI NU Demak. Direktur RSI NU Demak, dr H Abdul Aziz menyampaikan, operasi gratis bibir sumbing dan langit-langit adalah yang kali pertama dilakukan di RSI NU Demak. Maka bhakti sosial bersama GOW Kabupaten Demak, IDI dan mendapat support dan Rotary Club itu juga menggandeng Tim Yayasan Permatasari Semarang. “Tujuannya tentu membantu masyarakat yang mengalami kelainan genetik sehingga terganggu fungsi organ berbicara serta tampilan estetikanya,” tuturnya, didampingi Humas RSI NU Siti Khoirul Umiyati SKM. Disebutkan, target operasi adalah 25 orang. Namun setelah dilakukan screening kesehatan hanya 17 pasien dinyatakan memenuhi syarat, dan sebagian besar adalah kelom-
pok balita. Peserta operasi gratis bibir sumbing dan langitlangit massal itu pun tak hanya datang dari Demak, namun ada dari Jombang, Jepara, Pati, Kudus, Magelang, Banjarnegara dan Semarang. n Apresiasi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Demak Guvrin HP SKM MKes yang hadir mewakili Bupati HM Natsir menyampaikan apresiasi atas kegiatan bhakti sosial yang menyentuh langsung masyarakat kecil sekaligus membantu menumbuhkan rasa percaya diri tersebut. Mengingat operasi bibir sumbing dan langit-langit nasal adalah jenis operasi estetika yang membutuhkan biaya tidak sedikit. Diharapkan, kegiatan sejenis dengan target perbaikan kualitas kesehatan masyarakat sering diselenggarakan. Sehingga masyarakat pada umumnya dan warga Kabupaten Demak khususnya terbangun SDM sehat berkualitas. “Semoga pula bersamaan Harlah Ke-27, RSI NU Demak semakin berkembang pelaya-
PERSIAPAN OPERASI: Humas RSI NU Demak, Siti Khoirul Umiyati saat mendampingi keluarga pasien peserta operasi gratis bibir sumbing sebelum masuk ke ruang bedah. n Foto: sari jati/SR nan kesehatannya. Mengingat bersyukur. Sebab jarang ada di Kabupaten Denak hanya ter- kesempatan bisa mengikuti opdapat tiga rumah sakit, yang erasi berbiaya tinggi secara sangat dibutuhkan untuk men- gratis, bagi warga kurang dukung upaya pemerintah da- mampu seperti mereka. “Alhamdulillah anak saya lam peningkatan derajat kesehatan masyarakat,” kata Ghu- bisa hidup normal lagi seperti anak-anak lainnya. Terivrin. Di sisi lain, Ashadi dan Kur- makasih kepada RSI NU Deniasih, orangtua pasien peserta mak serta pihak lain yang telah ungkapnya.n operasi bibir sumbing, Mae- membantu,” saroh (11 bulan) merasa sangat ssi/SR
n Pemilihan Ketua RT 03/08 Perum Mangunjiwan
Laiknya Pemilu, Warga Lakukan Coblosan di Bilik Suara DEMAK - Pemilihan Ketua RT (Pilkarte) 03/RW 08 Kelurahan Mangunjiwan. Kecamatan Demak Kota berlangsung unik meriah, Minggu (10/12). Laiknya pemilu, sebanyak 84 warga Perum Mangunjiwan Permata Asri melakukan coblosan langsung memilih satu dari lima kandidat Ketua RT. Ketua Panitia Pilkarte 03/08, Ali Zabidi SPd menyampaikan, pemilihan ketua RT merupakan agenda rutin tiga tahunan dalam rangka penyegaran dan peningkatan kinerja struktur RT. Meski kecil skupnya, namun bagian dari demokrasi. Maka pesta demokrasi pun diselenggarakan laiknya pemilu. Selain untuk refreshing, sekaligus sebagai persiapan dan pembela-
jaran khususnya para pemilih pemula menghadapi Pemilihan Gubernur Jateng 2018, Pileg serta Pilpres 2019. “Sebentar lagi bangsa Indonesia, khususnya warga Jateng ada gawe besar, yakni pilgub, pilleg dan pilpres. Sebagai pemanasan kami gelar Pilkarte secara langsung, umum, bebas namun tetap terjaga kerahasiaan hak suara warga,” ujarnya. Sama halnya pemilu, warga bertempat tinggal di RT 03 didata dan 91 nama telah masuk DPT. Selanjutnya Panitia Pilkarte menyediakan bilik suara, bantalan kecil berikut paku untuk mencoblos, kotak suara, dan tentunya kertas suara
bergambar para kandidat. n 5 Kandidat Pilkarte 2017 diikuti lima kandidat hasil musyawarah warga. Mereka adalah Ketua RT 03 patahana, yakni Sukarman SSos MM, Suwoto SPd, Zaenal SPd MSi, Rudianto dan Muh Asikin SPd. Satu per satu warga pun memberikan hak suaranya di TPS tersedia. Namun hingga Pilkarte ditutup pukul 09.00 WIB hanya 84 warga atau sekitar 90 persen DPT menggunakan hak pilihnya. Tahapan Pilkarte pun berlanjut dengan penghitungan suara. Sukarman mendapatkan 39 suara, Suwoto 34, Rudianto 6, Muh Asikin 4 dan Zaenal 1, serta ditetapkan Sukarman sebagai Ketua RT 03/RW
08 untuk ketiga kalinya. Dalam sambutannya, Ketua RW 08 M Iksanudin SPd MPd menyampaikan, apresiasi atas kreativitas sekaligus antusias warga RT 03 dalam penyelenggaraan pilkarte. Berharap hasil yang diperoleh sebagai amanah dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dengan sengkuyung seluruh warga. Di sisi lain pada sambutan perdana pascapilkarte, Sukarman mengucapkan terimakasih atas kepercayaan warga padanya untuk mengemban kembali posisi Ketua RT 03. Bapak tiga anak itu berharap kebersamaan dan gotong royong telah terbina senantiasa dija ga demi kerukunan lingkungan RT 03.n ssi/SR
KANDIDAT KETUA RT: Lima kandidat Pilkarte 03/08 Mangunjiwan berfoto bersama mengawali jalannya pesta demokrasi yang jujur, adil dan bermartabat di Perum Mangunjiwan Permata Asri RT 03 RW 08 Kelurahan Mangunjiwan. n Foto : sari jati/SR
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Para Menlu Arab Kecam Keputusan Trump MESIR - Para Menteri Luar Negeri Arab memulai pertemuan darurat, Sabtu (9/12), di Ibu Kota Mesir, mengkritik keputusan Presiden AS Donald Trump untuk mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel. Mereka menganggap langkah itu mencoreng citra Washington sebagai penengah yang jujur dalam proses perdamaian Timur Tengah. Sebagaiamana dilansir voaindonesia.com pertemuan Liga Arab, yang dihadiri para menteri luar negeri dari negaranegara anggota, diadakan sementara protes-protes terus berlanjut selama tiga hari berturut-turut di Tepi Barat dan Jalur Gaza. Di Kairo, kepala gereja Kristen terbesar di Mesir, Sabtu, mengumumkan tidak akan menemui Wakil Presiden Amerika Mike Pence saat dia mengunjungi Kairo pada 20 Desember, senada dengan keputusan yang diambil hari Jumat oleh ulama Muslim tertinggi di negara itu. Ratusan jemaah memprotes keputusan Trump setelah Shalat Jumat di masjid Al-Azhar, tapi pasukan keamanan mencegah mereka berpawai ke pusat kota. Keputusan Trump mengenai Yerusalem, dan niatnya untuk memindahkan Kedutaan AS ke sana, mengundang berbagai kecaman dari seluruh dunia. Bahkan sekutusekutu dekat mengisyaratkan Trump telah mendorong lebih banyak konflik di wilayah yang sudah rentan itu.■ voa-Yn
RAPAT DARURAT : Menteri Luar Negeri Liga Arab mengadakan pertemuan darurat untuk membahas keputusan Presiden Amerika Donald Trump untuk mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel, di Kairo, Mesir, (9/12). ■ Foto : reuters/voa
Google Sudah Cantumkan Yerusalem Ibukota Israel DIKUASAI Wilayah Mosul, kota terbesar kedua di Irak yang sempat dikuasai ISIS kini telah dikuasai oleh pemerintah Irak. ■ Foto : afp/bbc
Perang Melawan ISIS Telah Berakhir IRAK - Irak mengumumkan perang melawan ISIS telah berakhir. Perdana Menteri Haider al-Abadi mengatakan dalam keterangan pers di Baghdad, bahwa pasukan militer Irak saat ini menguasai secara penuh perbatasan Irak-Suriah. Sebagaimana dilansir bbc.com, sejumlah wilayah perbatasan itu merupakan yang terakhir dikuasai ISIS, setelah kehilangan kekuasaan di Rawa pada November lalu. Pada Sabtu (09/12) lalu, Abadi mengatakan Pasukannya telah sepenuhnya menguasai perbatasan Irak-Suriah dan karena itu dia mengumumkan berakhirnya perang melawan Daesh [ISIS]. “Musuh kami ingin menghancurkan peradaban kami, tetapi kita telah menang dengan persatuan dan tekad kita. Kami meraih kemenangan dalam waktu singkat,” ujarnya. Pasukan Irak mengeluarkan pernyataan yang menyebutkan Irak telah benar-benar bebas dari ISIS. Juru bicara Kementerian Luar Negeri Heather Nauert mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa warga Irak yang tinggal di bawah “kekuasaan yang brutal” para jihadis, kini bebas. “Amerika Serikat bersama dengan pemerintah Irak menekankan bahwa kebebasan Irak ini tidak berarti perang melawan terorisme, dan bahkan melawan ISIS, di Irak telah berakhir,” tambah dia. Perdana Menteri Inggris Theresa May mengucapkan selamat pada PM Abadi dalam sebuah momen bersejarah tetapi memperingatkan bahwa ISIS masih mengancam, termasuk di perbatasan Suriah. Bulan lalu, militer Suriah mengatakan “telah sepenuhnya membebaskan” bagian timur kota Albu Kamal, wilayah terakhir yang dikuasai ISIS di negara tersebut. Kementerian Luar Negeri AS menyambut berakhirnya “pendudukan yang keji” dari kelompok ISIS di Iraq dan mengatakan bahwa perang terhadap kelompok ini akan berlanjut. Pernyataan PM Irak ini disampaikan dua hari setelah militer Rusia menyatakan sudah menyelesaikan misi untuk mengalahkan kelompok yang menyebut sebagai Negara Islam itu di negara yang berbatasan dengan Suriah. Pada Kamis lalu, kepala staf operasi Rusia Kolonel Jenderal Sergei Rudskoi mengatakan, misi untuk mengalahkan kelompok bandit organisasi teroris Negara Islam di wilayah Suriah, yang dilakukan oleh federasi Rusia telah selesai. Dia mengatakan militer Rusia di Suriah pada saat ini akan fokus pada pelaksanaan gencatan senjata dan memulihkan perdamaian. Kelompok ISIS menguasai wilayah yang cukup luas di Suriah dan Irak pada 2014 lalu, ketika memproklamirkan sebuah “kekhalifahan” dan memberlakukan aturannya terhadap 10 juta orang. Namun, ISIS kemudian mengalami sejumlah kekalahan dalam pertempuran selama dua tahun terakhir, kehilangan kekuasaan atas kota terbesar kedua di Irak, Mosul pada Juli lalu dan Raqqa di Suriah yang diklaim sebagai ‘ibukotanya’. ■ bbc-Yn
AMERIKA SERIKAT Mesin pencari global Google dan Google Maps mencantumkan Yerusalem sebagai ibu kota Israel. Ini mulai terjadi setelah Presiden AS Donald Trump mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel dan berencana memindahkan kedutaan AS dari Tel Aviv ke Yerusalem.
GAMBAR DI GOOGLE : Google cantumkan Yerusalem ibu kota Israel. ■ Foto : Merdeka.com
Sebagaimana dilansir Merdeka.com Google mendapat kritikan keras lantaran keputusan Trump belum diselesaikan, pengakuan AS yang tidak mengubah status quo sesuai putusan PBB, termasuk status Yerusalem yang akan diputuskan pada masa depan.
Melalui negosiasi, seperti dilansir dari Middle East Monitor, Minggu (10/12). Google belum mengomentari hal ini. Beberapa masyarakat dunia membuat petisi online menuntut agar Google Maps berhenti mencantumkan Yerusalem sebagai ibukota Israel. Petisi ini berhasil me-
ngumpulkan hampir 1.000 tanda tangan pada Kamis sore (7/12). “Hanya karena Trump mencantumkan Yerusalem sebagai ibukota Israel, bukan berarti kita melakukan yang seharusnya,” kata pembuat petisi Yazan Al-Asad yang menulis dalam sebuah surat kepada
Google. “Kita tidak bisa menyerah pada retorika palsu dan ofensif Trump. Saya terkejut ketika mengetahui hari ini bahwa Yerusalem adalah ibukota Israel di Google. Marilah kita beritahu Google bahwa kita menolak pengakuan semacam itu.”■ mdk-Yn
Telinga Gatal, Ternyata di Dalamnya Ada 26 Kecoa TIONGKOK - Saat kita tidur, sebenarnya ada potensi bagi serangga menyeramkan bebas menyerang tubuh tanpa kita sadari. Ada kalanya kita menemukan gigitan begitu kita bangun, tanpa kita tahu apa penyebabnya. Setidaknya fakta ini juga dialami seorang pria di China, yang mendapati kejadian tak biasa bagi sebagian orang. Pria bermarga Li, dilarikan ke ruang unit gawat darurat di sebuah rumah sakit di Provionsi Guangdong, China bagian selatan, karena mengalami ketidaknyamanan serta gatal-gatal di telinganya. Diduga, itu terjadi ketika dia tengah tidur. Seperti dilansir Viral4Real dan dikutip viva.co.id, Minggu
KEMASUKAN KECOA : Puluhan kecoa ditemukan di dalam telinga seorang pira. ■ Foto : viral4real/vvn (10/12), para dokter yang memeriksanya mengaku syok setelah menemukan ada 26
kecoa yang tinggal di telinga Li. Dengan menggunakan otoskop listrik, mereka bisa meli-
hat ke dalam telinganya dan menemukan kengerian. Setelah diselidiki, ternyata ada induk kecoa yang menelurkan 25 kecoa kecil di dalam telinga Li. “Kami melihat benda berbentuk serangga yang menghalangi saluran telinga sepenuhnya,” kata Yang Jing, seorang dokter dari Rumah Sakit Chang’an Xiaobian di Kota Dongguan. Beruntung dokter akhirnya bisa mengeluarkan semua kecoa. Kata Jing, kecoa merupakan satu-satunya mahkluk yang bisa bertahan dari ledakan nuklir. Binatang ini pun merupakan serangga “keras” yang bisa bertahan selama berbulan-bulan tanpa makanan. ■ vvn-Yn
■ Api Lahap California
Jilatan api Terlihat dari Angkasa
KEBAKARAN : Sebuah helikopter digunakan untuk memadamkan api. Foto : epa/bbc AMERIKA SERIKAT - Ribuan orang yang tinggal di California terpaksa meninggalkan rumah mereka setelah sejumlah kebakaran hutan melanda Los Angeles. Enam kebakaran berskala raksasa, serta jilatan api yang relatif lebih kecil lainnya, mulai
merambah ke sejumlah wilayah sejak Senin (04/12) lalu. Sekitar 500 bangunan telah hancur. Sebagaimana dilansir bbc.com, citra satelit yang diambil pada 5 Desember memperlihatkan bagaimana kebakaran dapat terjadi - didorong oleh cuaca ekstrim, termasuk kelembaban
rendah, angin kencang dan tanah yang kerontang. Sekitar 5.700 petugas pemadam kebakaran telah terlibat untuk memadamkan api, dan pejabat setempat mengatakan, Kamis (07/12), banyak tawaran bantuan dari sejumlah negaranegara tetangga.
Kebakaran, disebut Thomas fire, di kawasan desa Ventura di sebelah utara Los Angeles tetap merupakan titik api terbesar dan telah menyebar hingga kawasan pesisir pantai Pasifik. “Jilatan api telah melahap kawasan seluas 466km persegi sejak kemunculannya pada Senin, dan menghancurkan lebih dari 430 bangunan gedung,” kata petugas pemadam kebakaran. Kebakaran lainnya melanda kawasan utara Los Angeles, yang disebut Creek Fire. Dan menurut pejabat setempat, 20 persen wilayah yang dilahap api sudah berhasil dipadamkan dengan cakupan sekitar 15.323 hektar. Si jago merah di kawasan barat laut Los Angeles, persisnya di dekat Santa Clara, yang disebut Rye Fire, mengancam lebih dari 5.000 rumah dan bangunan
lainnya. Kebakaran di wilayah ini telah membumihanguskan ribuan hektar hutan dan memicu pengungsian besar-besaran warga setempat dari rumahnya. Otoritas pemadam kebakaran setempat mengatakan saat ini kebakaran di wilayah itu sudah berhasil dipadamkan 25 persen. Di kawasan perumahan orang kaya di Bell Air, Los Angeles, petugas pemadam kebakaran terlihat memindahkan lusinan karya seni dari rumah mewah pada Rabu (06/12) saat Skirball Fire, julukan untuk lidah api di wilayah itu, mengamuk. Amukan api yang telah menghanguskan lebih dari 475 hektar telah memaksa ratusan orang yang tinggal di kawasan hutan di perbukitan untuk mengungsi. Di sebelah utara San Diego, kebakaran yang disebut Lilac
Fire telah menyebar dari 10 hektar menjadi 4.100 hektar hanya dalam beberapa jam. Amuk api ini telah menghancurkan 20 bangunan dan melahirkan aksi pengungsian yang membuat jalan protokol sempat macet total. Seorang fotografer kantor berita Reuters menggambarkan ledakan tabung gas yang ditanam di bawah rumah meledak dan terdengar seperti ledakan bom. Otoritas California telah mengeluarkan peringatan Ungu, peringatan tingkat tertinggi, di tengah situasi apa yang disebutnya cuaca ekstrim yang menyebabkan kebakaran hebat. Angin yang berhembus kencang dari kawasan gurun pasir Santa Ana ikut berperan membuat api gampang menyebar kemana-mana. ■ bbc-Yn
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Dewan Kaji Pelebaran Jalan Cangkiran-Sukorejo
SEMARANG - Komisi D DPRD Jateng tengah mengkaji soal rencana pelebaran badan jalan di jalur Cangkiran-BojaSukorejo, Kendal. Sejauh ini belum ada rencana detail dari Dinas Bina Marga, terlebih untuk melebarkan jalur tersebut perlu dilakukan pengeprasan lahan. Masalah itu mengemuka saat Komisi D meninjau jalan tersebut. Rencana pengeprasan atau pelebaran ruas jalan ini termasuk kategori program jangka pendek. Jalan di jalur alternatif itu akan dilebarkan menjadi 7 sampai 10 meter. Dengan demikian bisa memper-
Dapat ..... (Sambungan hlm 1) Kepolisian atas pengabdian yang luar biasa terhadap kepolisian dan negara. “Penganugerahan ini merupakan bentuk pengakuan atas komitmen dan kontribusi Kapolri terhadap keamanan Indonesian-Malaysia maupun keamanan kawasan dan dukungan terhadap Polis Diraja Malaysia,” tulis Iqbal dalam keterangannya. Selain Kapolri, penerima First Class Award juga diberikan kepada sejumlah kepala polisi negara tetangga Malaysia, seperti Commissioner Police Singapore Police Force (Commissioner of Police Hong Wee Teck), Commisioner General of Royal Thai Police (Pol. Gen. Chackthip
Penunjukan ..... (Sambungan hlm 1) kan oleh Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah. Dia kini masih menunggu surat resmi secara fisik. Sementara itu, Sekjen PPP Arsul Sani juga sudah diberi tahu oleh Ketua Fraksi Partai Golkar, Robert Kardinal bahwa Novanto menunjuk Aziz Syamsuddin sebagai Ketua DPR yang baru. Wakil Ketua Dewan Kehormatan (Wanhor) Golkar, Akbar Tanjung berpendapat Setya Novanto seharusnya sudah tidak berwenang menunjuk Ketua DPR pengganti dirinya. Menurut Akbar, wewenang itu ada di Idrus Marham selaku Plt Ketum. “Tapi kan Plt nya sudah Idrus, kenapa bukan Idrus. Kalau memang betul bahwa sudah ditetapkan sebagai Plt seharusnya yang menandatangani ya Plt-nya ya Idrus itu,” kata Akbar usai sarasehan GMPG di Manhattan Hotel, Jakarta Selatan, Minggu
Kaderisasi ..... (Sambungan hlm 1) kembali berjalan menuju lokasi pementasan sekaligus memperebutkan gunungan dari buahbuahan, sayuran dan ingkung ayam. Pelaku ritual, Agus Merapi mengungkapkan, kesenian tradisional Topeng Ireng, merupakan kesenian asli Kabupaten Magelang, maka keberadaannya harus tetap dilestarikan, dengan cara melakukan kaderisasi dengan mendidik anakanak untuk cinta terhadap kesenian Topeng Ireng. “Ini salah satu cara untuk melestarikan kesenian tradisional Topeng Ireng,” ujar Agus. Konsep jamasan ritual Topeng Ireng, membagikan energi positif kepada generasi muda, agar kesenian tersebut tetap lestari dan berkembang di kalangan masyarakat. Melalui kegiatan jamasan Topeng Ireng ini, setidaknya mampu menggugah keinginan masyarakat untuk tetap mempertahankan kesenian yang ada di kalangan masyarakat. Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang, Ahmad Husen menyatakan, kesenian tradisional seperti Topeng Ireng, tumbuh subur dan terus berkembang di masyarakat.
lancar arus transportasi antardaerah. “Sudah pasti akan dilebarkan. Namun yang direncanakan itu adalah pekerjaan fisik, jadi harus ada rencana detailnya dan diukur pasti kebutuhan anggarannya dulu,” kata Wakil Ketua Komisi D Hadi Santoso saat bersama komisi meninjau lokasi tersebut. Dari pantauan lapangan, jalur tersebut berkelok dan curam. Terlebih pada sisi selatan terdapat jurang. Namun jalur tersebut sangat vital untuk menghubungkan Temanggung-Kendal-Kota Semarang. Untuk pengeprasan lahan, pemerintah wajib membebaskan lahan terlebih dulu. Otomatis harus ada pembicaraan terlebih dulu dengan masyarakat selaku pemilik lahan. Sebagaimana upaya pembebasan lahan, tidak bisa dilakukan secara cepat. Kedua belah pihak terlebih dulu harus berunding terkait harga lahan yang akan dibebaskan. n stp—sn Chaijinda), Ex-Commissoner General of Royal Thai Police (Retired) (Pol. Gen. Somyot Poompanmoung), Permanent Secretary, Ministry of Transport, Singapore (Mr. Loh Ngai Seng) dan Director of Internal Security Department (ISD), Ministry of Home Affairs (Mr. Tai Wei Shyong). Tanda Kehormatan serupa tercatat pernah diterima oleh dua pejabat Kapolri pada masanya yaitu Jenderal Pol Dibyo Widodo pada tahun 1996 dan Jend Pol Timur Pradopo pada tahun 2013. Penganugerahan itu juga merupakan tanda kehormatan sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dan kontribusi Kapolri terhadap keamanan Indonesian-Malaysia maupun keamanan kawasan dan dukungan terhadap Polisi Diraja Malaysia. n dtc—sn (10/12/2017). Menurut Akbar, pemilihan ketua DPR pengganti Novanto seharusnya juga dengan mendengarkan pendapat dari kader Golkar lain. Rekam jejaknya di DPR juga diperhitungkan. “Itu ketua DPR dari unsur fraksi, dari unsur Golkar ya gitu toh, nah tentu didengar dong pandapat dari anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar,” ucap mantan Ketua DPR ini. Menurut Akbar, penentuan Ketua DPR seharusnya setelah pelaksanaan Munaslub. Hingga kini, belum ada tanggal pasti untuk Munaslub yang ditargetkan berlangsung di bulan ini. “Ya mestinya setelah munaslub yang final, setelah itu baru kita tetapkan. Kalau kepemimpinan sekarang kan sudah disepakati, mau ada munaslub, ya harusnya kita selesaikan munaslubnnya. Kita tetapkan siapa yang menjadi ketua umum dengan kepengurusan yang baru inilah nanti akan menetapkan siapa yang menjadi ketua DPR,” ungkap Akbar. n dtc—sn Setidaknya, ada 63 kelompok kesenian di Kabupaten Magelang, dan kesenian Topeng Ireng menduduki ranking ketiga, setelah Hadroh dan Jathilan. “Itu artinya, kesenian tradisional Topeng Ireng, merupakan kesenian yang mendapat porsi di kalangan masyarakat, dan mengalami perkembangan cukup signifikan. Kesenian tradisional ini menjadi gairah, bahkan mampu memutar perekonomian di kalangan masyarakat,” ujarnya. Pelatih kesenian tradisional Topeng Ireng, Sumarjono menjelaskan, sejak 1989 kesenian tradisional Topeng Ireng mulai berkembang di kalangan masyarakat di Kabupaten Magelang, bahkan hingga kini jumlahnya terus bertambah. Anggotanya, tidak hanya orang dewasa, tetapi juga oleh anakanak. “Keterlibatan anak-anak dalam kesenian Topeng Ireng, merupakan pelestari kesenian tersebut, karena anak-anak merupakan generasi penerus yang harus dipupuk, agar kesenian asli Indonesia, khususnya Kabupaten Magelang ini tidak punah oleh desakan teknologi dan budaya asing tersebut. Jadi, keterlibatan anak-anak, menjadi modal utama untuk mempertahankan kesenian Topeng Ireng,” ujarnya. n ali—sn
Laporkan Pelanggaran Hakim, MA Periksa Koordinator MAKI SEMARANG - Mahkamah Agung (MA) menindaklanjuti laporan pengaduan dugaan pelanggaran kode etik hakim di Pengadilan Negeri (PN) Semarang. MA lewat Badan Pengawas (Bawas) memanggil Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) selaku pihak pelapor untuk dimintai keterangan atas pengaduanya. “Senin (11/12) besok (hari ini) kami dimintai keterangan tim pemeriksa Bawas. Awalnya pemeriksaan direncanakan di Jakarta, tapi kemudian dialihkan ke PN Semarang, “ kata Koordinator MAKI, Boyamin Saiman kepada Wawasan, Minggu (10/12). MAKI sebelumnya melaporkan hakim pemeriksa perkara praperadilan yang diaju kan Bupati Jepara, Ahmad Marzuki ke MA. Hal itu terkait munculnya kontrakdiksi dua putusan praperadilan atas penyidikan tersangka Ahmad
Marzuki oleh Kejati. Dalam surat panggilannya, Kepala Bawas menugaskan tim pemeriksa pada tertanggal 8 Desember menindaklanjuti pengaduan MAKI tertanggal 10 November perihal dugaan pelanggaran kode etik hakim pemeriksa perkara nomor 13/pid.pra/2017/PN.Smg. “Untuk dimintai keterangan sebagai pelapor oleh tim pemeriksa Bawas tentang hal terkait pengaduan dengan membawa bukti-bukti,” sebut Sekretaris Tim Pemeriksa, Mario Parakas dalam suratnya. MAKI mengatakan MA berwenang menilai suatu produk putusan praperadilan karena terdapat dua putusan praperadilan yang kontradiksi. “Hal itu mendasarkan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 4 tahun 2016. Pasal 4 ayat 1 menyebut, MA berwenang untuk melakukan pengawasan tertinggi terhadap penyelenggaraan per-
adilan di semua lingkungan peradilan dalam menjalankan kekuasaan kehakiman, termasuk praperadilan. Ayat 2 menyebut wewenang MA dalam melaksanakan fungsi pengawasan terhadap praperadilan, meliputi. A. Mengawasi tingkah laku dan perbuatan para hakim dalam menjalankan tugas praperadilan. B. Meminta keterangan tentang teknis pemeriksaan praperadilan . C. Memberi petunjuk , teguran atau peringatan yg dipandang perlu terhadap putusan praperadilan yan menyimpang secara fundamental,” kata Boyamin. Sementara, terkait dua putusan berbeda itu, MAKI menilai kejaksaan harus menindaklanjuti dan tetap memproses perkara Ahmad Marzuki. Senin (13/11), PN Semarang mengabulkan permohonan praperadilan Bupati Jepara melawan Kejati Jateng. Lasito, ha-
kim tunggal pemeriksa praperadilannya menyatakan, penyidikan Kejati atas tersangka Ahmad Marzuki tidak sah karena tidak cukup bukti. Lasito menilai Kejati tak dapat membuktikan penyidikannya telah didasarkan alat bukti yang cukup. Pertengahan Juli lali, praperadilan lebih dulu diajukan MAKI melawan Kejati Jateng atas penghentikan penyidikan tersangka Ahmad Marzuki. Pudji Widodo, hakim tunggal pemeriksa memutuskan Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) Nomor : PRINT – 565/O.3/Fd.1/04/2017 tertanggal 6 April 2017 tidak sah dan cacat hukum. Pudji menilai terbitnya SP3 karena tidak cukup bukti dan tidak beralasan. Pengadilan memerintahkan Kejati Jateng melanjutkan penyidikan perkaranya. n rdi—sn
Sangat .....
bareng pas dia ngajak,” ujar Prilly saat ditemui di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Sabtu (9/12). Gadis multitalenta ini mengaku bahwa hubungannya dengan pria keturunan Perancis-Indonesia itu memang sudah sangat dekat. “Hubungannya sangat dekat. Ya mungkin (menikah). Who
knows? Nggak menutup kemungkinan juga kan,” tambahnya. Menurut Prilly, sosok Maxime merupakan pria yang nyaris sempurna. “Aku sih dari dulu nggak ada kriteria. Cuma memang Maxime orangnya baik banget. Baik banget, trus nggak ribet. Terus mengerti profesi aku. Orangnya baik,
kayak kakak. Dia ngemong,” tukasnya. Keduanya sempat bermain dalam satu sinetron yang sama. Bahkan jauh sebelum berada dalam satu produksi sinetron, pasangan muda yang berbeda usia 3 tahun ini sempat memiliki hubungan dekat. n dtc—sn
lapisan masyarakat memperoleh pekerjaan, mendapat penghasilan layak, meskipun kita tahu ini bukan sesuatu yang mudah. ‘’Karena saya tahu masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki agar seluruh masyarakat memperoleh akses layanan kesehatan, layanan pendidikan yang baik dan layanan dasar lainnya. Juga agar keyakinan beragama , ekpresi kultural dan seni budaya masyarakat memperoleh perlindungan maksimal,’’ ujar Jokowi. Terdapat banyak sekali upaya pemerintah yang telah dilakukan dan tak bisa disampaikan semua dalam forum tersebut. Mulai dari pembagian Kartu Indonesia Pintar yang telah diberikan kepada 17,9 juta anak dari keluarga tidak mampu , Jaminan Kesehatan Nasional. Jumlah penerima Kartu Indonesia Sehat saat ini
mencapai lebih dari 92,4 juta. Hak-hak masyarakat lokal, adat juga menjadi perhatian serius pemerintah. ‘’Pemerintah telah memberikan hal pengelolaan pada tanah, hutan adat kepada masyarakat local serta adat, ‘’tegas presiden. n Aksi HAM Daerah Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Yassona Laoly mengatakan, pemerintah terus berkomitmen dalam upaya pemajuan dan pemenuhan HAM sebagaimana diamanatkan dalam Konstitusi dan Instrumen HAM Internasional. Komitmen pemerintah lainnya adalah pelaksanaan Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RANHAM). Indonesia merupakan salah satu negara yang mempunyai komitmen tinggi tetap melanjutkan RANHAM 2015-
1019 yang sudah memasuki generasi keempat. RANHAM adalah panduan nasional dalam upaya pemajuan dan pemenuhan HAM bagi masyaraklat Indonesia. Untuk tahun 2017, Aksi HAM di daerah telah mencapai 52,16 persen. Karena itu diharapkan pemerintah daerah dapat mempercepat pelaksanaan Aksi HAM daerah hingga mencapai 100 persen. Kemenkumham juga telah membuat peraturan terkait penerapan materi muatan HAM dalam pembentukan perundang-undangan. “Peratuan ini bertujuan memberikan panduan kepada para pemangku kepentingan khususnya Pemerintah Daerah terkait agar memperhatikan nilai-nilai HAM dalam penyusunan produk daerahnya,” jelas Menkumham. n K-2—sn
kan wadah regenerasi kader partai. Termasuk memiliki ketrampilan fungsional untuk mendukung program-program kepartaian dan pemberdayaan masyarakat, di sektor ekonomi dan sosial-kemasyarakatan. Dalam pelantikan tersebut diikuti sebanyak 630 anak muda, yang sebelumnya telah mengikuti proses kaderisasi. Mereka berasal dari sejumlah kabupaten kota di Jateng, di antaranya Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Purworejo, Purwokerto, Kebumen, Wonogiri, Sukoharjo, Karanganyar hingga Sragen. Sementara, disinggung mengenai potensi petahana untuk diusung kembali pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2018 mendatang, Bambang secara diplomatis menjawab bahwa semua kemungkinan itu
ada. “Jika tidak ‘naik kelas’ dari posisi saksi menjadi tersangka, dalam kasus e-KTP, kemungkinan untuk mengusung kembali petahana itu masih terbuka. Politik itu sangat dinamis,” terangnya. Terlebih dari tiga survei yang dilakukan atas inisiatifnya, nama Ganjar Pranowo masih sangat tinggi di kalangan masyarakat. “Popularitas Ganjar Pranowo di masyarakat masih tinggi. Terlebih sebagai petahana, menjadi lebih dikenal oleh masyarakat Jateng dibandingkan dengan sewaktu awal dulu diusung,” terangnya. Meski demikian, disatu sisi di kalangan internal pengurus PDI Perjuangan di tingkat kabupaten kota, popularitas Ganjar Pranowo tidak terlalu tinggi. Tercatat dari hasil sur-
vei, hanya sekitar 67 persen. Termasuk ada dua orang ketua DPC yang terang-terangan menolak. “Presentasinya berbeda dengan saat awal dulu diusung, tingkat dukungannya mencapai 90 persen. Ini menjadi dinamika partai. Penyelesaiannya seperti apa? Saya sowan dan kunjungi masingmasing DPC PDI Perjuangan, kita terbuka saling dengar pendapat dan masukannya. Ini tentu menjadi masukan untuk partai,” tambahnya. Meski demikan,pihaknya memastikan, siapa pun nanti yang mendapat rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan untuk maju menjadi calon Gubernur Jateng, seluruh kader akan satu suara mendukung. “Kita optimis bisa kembali meraih suara terbanyak,”pungkasnya. n Rix—sn
dukungannya terhadap sikap pemerintah Indonesia yang menentang rencana pemindahan Ibu Kota Israel ke Yerusalem. ‘’Kami mendukung sepenuhnya sikap pemerintah yang menentang rencana pemindahan Ibu kota Israel.ke Yerusalem,’’kata Arwani, kemarin. Selain itu fraksinya juga mendorong lebih kuat lagi upaya pemerintah Indonesia melalui Menlu atas ikhtiar penyampaian sikap politik Indonesia khusus merespons rencana penetapan Yerusalem sebagai ibukota Israel,’’ Wakil rakyat dari daerah pemilihan Jawa Tengah ini juga mengapresiasi peran Indonesia dalam OKI melalui Wakil Tetap RI untuk OKI yang telah menggelar pertemuan luar biasa di Jedah, Selasa (4/12) lalu khusus merespons rencana AS tersebut. ‘’Sikap pemerintah ini harus didukung seluruh stakeholder untuk menunjukkan sikap kolektif bangsa Indonesia terhadap
kemerdekaan Palestina,’’ jelas Arwani. Menurut Arwani yang juga anggota komisi I DPR, rencana pemerintah Amerika Serikat menjadikan Yerusalem (AlQuds) sebagai ibukota Israel jelas memukul mundur ikhtiar damai yang dirintis oleh berbagai pihak dalam mewujudkan kemerdekaan di Palestina. ‘’Rencana tersebut harus ditolak keras karena nyatanyata bertentangan dengan resolusi legalitas Yerusalem yang merupakan bagian dari Palestina,’’katanya.. Arwani menambahkan penetapan Yerusalem sebagai ibukota Israel sama saja melegalkan penjajahan Israel terhadap Palestina. Karenanya harus ditolak karena sikap politik RI yang tertuang dalam konstitusi yakni secara tegas menentang setiap bentuk penjajahan di muka bumi ini. Sikap RI dalam persoalan Palestina, lanjut Arwani, cukup jelas, lugas dan tegas yakni mendukung kemerdekaan Palestina. Sikap ini tertuang dalam politik luar
negeri Indonesia maupun dalam kapasitas sebagai anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI) yang telah menghasilkan “Resolusi Jakarta” dalam KTT Luar Biasa di Jakarta pada tahun 2016 sebagai bentuk dukungan terhadap kemerdekaan Palestina. Menurut politisi partai berlambang Kabah ini pidato Presiden AS Donald Trump hanyalah menunjukkan sikap politik populis untuk kepentingan domestik Amerika Serikat. Pidato tersebut sama sekali mengabaikan prinsip-prinsip kesetaraan, kemanusiaan dan perdamaian. Pidato Trump juga membuat stigmatisasi negatif atas perjuangan kemerdekaan Palestina sebagai sikap ekstremis. ‘’Perjuangan Palestina adalah perjuangan kemanusiaan dan penegakan HAM. Jelas, politik luar negeri AS mengabaikan upaya damai yang dirintis di Palestina serta stabilitas di kawasan Timur Tengah,’’kata Arwani. n aa—sn
(Sambungan hlm 1) kedudukan kan ya saya ngaku aja lah. Emang sering jalan bareng, karena aku kan kuliah di Sudirman. Kalau mau aktivitas syuting dia pasti lewatin kampus aku. Nah kami kayak akhirnya makan siang
Penegakan ..... (Sambungan hlm 1) politik, kita juga harus menjamin hak-hak sosial, ekonomi dan kultural yang akan mempengaruhi hak pollitik warga negara. Para pembuat kebijakan, politisi, birokrat dan pemimpin sosial bahkan para pengusaha harus bisa melihat dari pandangan masyarakat bawah. Diyakini kebijakan yang baik bukanlah seberapa banyak yang telah dilakukan pemerintah. Tetapi seberapa banyak yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terutama masyarakat bawah. Untuk bisa menjamin hak sosial dan kultural masyarakat serta hak ekonomi termasuk hak politik masyarakat, kita harus bekerja nyata. Bekerja konkret melakukan kegiatan nyata. Pemerintah terus berusaha keras agar seluruh
PDIP ..... (Sambungan hlm 1) paham politik. Keingintahuan dan pemahaman mereka tentang politik di bawah 50 persen. Sekarang ini yang dipikirkan lebih ke faktor ekonomi, yakni bagaimana mereka bisa hidup hari ini dan besok. Untuk itu perlu upaya-upaya agar masyarakat ini ikut serta dalam berpolitik, termasuk menyampaikan suaranya,” tandasnya. Pihaknya juga mengajak generasi muda untuk aktif menyuarakan suaranya, dalam berpolitik. “Jangan menjadi golput, sebab kita prediksi tingkat golput di Jateng masih cukup tinggi sekitar 35 persen. Ini yang kita dorong agar angkanya berkurang,” terangnya. Salah satunya melalui Komunitas Juang, yang dipersiap-
kirim ..... (Sambungan hlm 1) ujar Sohibul. Sohibul mengatakan bila suratnya ini tidak didengar maka akan dilakukan pemboikotan terhadap produk Amerika. Menurutnya hal ini akan menjadi opsi kedua selain surat terbuka. “PKS mengambil opsi untuk boikot Amerika saya katakan PKS ingin lebih adil, lebih semangat. Upaya persuasif, tetapi kalau itu tidak diikuti juga maka boikot produk AS itu adalah opsi yang mungkin kami pikirkan,” ujar Sohibul. Sohibul tak membacakan isi surat terbuka tersebut dalam orasinya. Surat itu nantinya akan dikirimkan via Kantor Kedubes AS. “Kita berharap dengan aksi semacam ini paling tidak kita memberikan kontribusi. Bagi pemerintah AS, untuk mereka memikirkan ulang,” sambungnya. n Mendukung Ketua Fraksi MPR dari PPP, Arwani Thomafi menyatakan
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Usai Pentas Reuni Ilusa Blora, Komedian Bagong Meninggal BLORA – Meninggalnya komedian Bagong Jumadi Gendhut, Minggu (10/12) pagi, mengejutkan warga Blora, khususnya alumni SMA Negeri 1 Blora, karena Minggu dini hari pelawak asal Semarang itu masih pentas di pendapa rumah dinas bupati. “Saya kaget dan setengah tidak percaya, wong Mas Bagong Minggu dini hari masih tampil di pendapa,” jelas H Sutikno Slamet, kepala Bappeda Kabupaten Blora. Menurut mantan Sekda dan Foto : Ist alumni Sekolah Menengah Atas Bagong Jumadi Gendhut (SMA) Negeri 1 Blora, Bagong sebagai bintang tamu di pentas dalang cilik, dan dalang senior Ki Sigit Ariyanto untuk acara reuni akbar Ikatan Alumni SMAN1 (Ilusa) angkatan 1965-2005. “Usai pentas pukul 00:45 WIB , Mas Bagong tampak ceria, sehat dan sempat berfoto dengan para penggemar,” jelas Sutikno Slamet. Namun sekitar pukul 04:45, dia mendapat kabar komedian asal Semarang yang sudah belasan kali tampil di kabupaten penghasil kayu jati itu, dikabarkan meninggal di RSU (PKU) Muhammadiyah. Menendengar kabar Bagong Ngesthi Pandawa Semarang meninggal, dia langsung mengecek ke RSU, dan dibenarkan pihak PKU Muhammadiyah, komedian yang sering jadi langganan Pemkab Blora itu dinyatakan meninggal dunia. “Informasinya meninggal sekitar pukul 04.35 WIB, diduga serangan jantung,” kata Sutikno Slamet. Bagong Jumadi Gendhut saat pentas di kantor Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (DPUPR) beberapa waktu lalu, pernah mendadak ambruk, dan langsung dilarikan ke RSU Blora untuk mendapat perawatan hingga akhirnya kembali sehat. Diperoleh informasi, jenazah komedian Jumadi Gendhut yang populer dipanggil Bagong, Minggu sekitar pukul 09:15 WIB dibawa dengan ambulans untuk disemayamkan di rumahnya Ambarawa, Kabupaten Semarang. n K-9—sn
Lisus Terjang Puluhan Rumah BLORA – Hujan deras disertai angin lisus melanda pinggiran kabupaten Blora. Bencana angin ribut itu membuat puluhan rumah di Desa Purwosari, Kecamatan Blora, Minggu (10/12), genting atap rumah rusak porak poranda. Kejadian bermula ketika hujan turun dibarengi angin kencang mulai pukul 15.15 WIB. Rumah Suwito (67), teras rumahnya hancur, mobil rusak tertimbun tiang kayu teras, dan genting rumah beterbangan. “Angin lisus dengan suara gemuruh datang dari barat, saya mengamankan diri di ruang tamu, mendadak teras rumah ambruk,” ungkap Suwito. Selain rumah Suwito, angin puting beliung juga menyasar rumah Pandi (60), warga Dukuh Mogo, RT-01/RW-01 Desa Purwosari, hampir separuh atap genting rumahnya remuk beterbangan diterjang angin lisus. Angin juga menyapu atap rumah/warung kopi milik Sumijah (66), tetangga Pandi, atap seng dan teras warungnya rusak beterbangan, sehingga jualannya terpaksa harus libur.
n Trauma Kerusakan lebih parah dialami Sumarno (61), warga Dukuh Bubak RT-04/RW-02, Desa Purwosari genting rumahnya hampir 80 persen rontok di sapu angin, terasnya ambrol, dan bangunan dapur bagian belakang ndoyong. “Tidak ada korban jiwa dalam bencana alam puting beliung itu, namun sebagian warga pada trauma,” jelas Suyono (55), tokoh warga Desa Purwosari. Untuk membantu meringankan korban bencana alam, petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Alam (BPBD), dan personil Polsek Kota Blora datang membantu warga untuk menata/membenahi rumah-rumah warga yang rusak disapu angin lisus. Sementara itu Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Hj Sri Rahayu Melalui salah satu stafnya Agung S, membenarkan tidak ada korban jiwa dalam bencana alam di Desa Purwosari. Kini pihaknya sedang mendata rumah warga yang rusak disapu angin, termasuk desa-desa sekitarnya. n K-9—sn
RUSAK : Salah satu dari puluhan rumah warga Desa Purwosari, Kecamatan Blora, rusak diterjang lisus, Senin (10/12) sore. n Foto: Wahono
BEREBUT PALAWIJA: Warga berebut gunungan palawija saat berlangsung kirab budaya Panen Tembakau di sepanjang jalan utama Kota Temanggung, Jateng, Sabtu (9/12). Kirab Budaya yang diikuti oleh seniman dan petani tersebut sebagai wujud rasa syukur masyarakat petani tembakau atas usainya musim tembakau tahun ini. n Foto: Antara
11 Provinsi KLB Difteri JAKARTA - Kasus kematian akibat difteri menjadi momok bagi sejumlah daerah. Setidaknya ada 11 provinsi yang melaporkan Kejadian Luar Biasa (KLB) akibat difteri. “Pada kurun waktu Oktober–November 2017 ada 11 provinsi yang melaporkan terjadinya KLB Difteri di wilayah kabupaten/kota-nya,” kata Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat Kemenkes Oscar Primadi dalam keterangan tertulisnya, Minggu (10/12) Sebelas provinsi itu yakni Sumatera Barat, Jawa Tengah, Aceh, Sumatera Selatan, Sulawesi Selatan, Kalimantan Timur, Riau, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur.
Sebagai langkah pencegahan agar difteri itu tak mewabah, mulai Senin (11/12) hari ini akan ada imunisasi secara serentak di tiga provinsi. Ketiga provinsi itu ialah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten. Tiga wilayah ini menjadi prioritas karena pertimbangan kepadatan penduduk sehingga penularannya lebih cepat. “Tahap pertama 11 Desember di tiga tempat Banten, Jawa Barat, dan DKI, karena prioritas melihat kepadatan penduduk,
tingkat penularan bisa terjadi lebih cepat. Bukan berarti yang lain tidak tapi yang lain akan dilakukan setelah 2018,” tambah Oscar. Oscar menegaskan imunisasi masih cara yang ampuh untuk menangani difteri. Dia mengibau masyarakat jangan ragu untuk mendatangi Posyandu, Puskesmas, dan fasilitas kesehatan lainnya untuk mendapatkan imunisasi tersebut. “Makanya kita harus cegah dengan imunisasi dulu nggak ada cara lain, harus lengkap, komplit dan tuntas. Datang ke Posyandu, Puskesmas, atau fasilitas kesehatan gratis kok,” kata Oscar. Difteri adalah penyakit yang
disebabkan oleh bakteri Corynebacterium diphteriae dan dapat menyebabkan kematian terutama pada anak-anak. Penyakit ini memiliki masa inkubasi 2-5 hari dan akan menular selama 2-4 minggu, memiliki gejala antara lain demam, batuk, sulit menelan, selaput putih abu-abu (pseudomembran), pembengkakan pada leher, sulit bernafas. Penyakit ini sangat menular dan dapat menyebabkan kematian jika tidak ditangani secara cepat. Namun penyakit ini dapat dicegah dengan imunisasi rutin yang lengkap (imunisasi dasar pada usia 2 bulan, 4 bulan dan 6 bulan, 18-24 bulan dan usia sekolah dasar).n dtc—sn
n Peduli Korban Banjir Pacitan - Yogyakarta
Gebuk Drumblek Galang Dana Kemanusiaan SALATIGA - Momen berkumpul masyarakat Salatiga dalam memanfaatkan udara pagi untuk berolahraga tak lantas disia-siakan Paguyupan Drumblek Salatiga (PDS), Minggu (10/12). Sedikitnya, 20 grup drumblek tersebar di Kota Salatiga beraksi di kawasan Selasar Kartini sekaligus menggalang dana untuk korban banjir Pacitan dan Yogyakarta. Kegiatan penggalangan dana ini langsung menarik perhatian warga yang tengah berkumpul bersama keluarga. Eko Pujo Nurnanto Ketua panitia aksi mengatakan, penggalangan dana korban banjir Pacitan - Yogyakarta menjadi agenda kemanusian Paguyuoan Drumblek Salatiga. “Sebanyak 20 grup drumblek yang berasal dari Salatiga dan Kabupaten Semarang melakukan aksi penggalangan dana untuk korban bencana banjir di Jogja dan Pacitan. Kegiatan tersebut diselenggarakan dengan meman-
faatkan fasilitas taman di Selasar Kartini Kota Salatiga,” kata Eko Pujo Nurnanto, kemarin. Kegiatan ini, lanjutnya, merupakan aksi spontanitas yang dilakukan oleh angggota Paguyuban Drumblek Salatiga sebagai bentuk kepedulian terhadap saudara kita yang terkena musibah. Mengusung tema “Galang Dana Banjir Pacitan - Yogyakarta. Kami saudara mu kita semua ada untukmu - salam prak prak Brung”, para kelompok drum blek sebagian ada mengenakan kostum unik nan menarik mengiringi setiap langkah datadata cantik membawa kotak amal. Gayung bersambut. Masyarakat pun menyambut antusias. “Ini merupakan kegiatan anak muda yang sangat positif sekali. Dari pada mereka kongkow tak jelas, dengan kegiatan bermusik sekaligus menggalang dana untuk misi kemanusian hal ini patut dicontoh anak muda lainya,” ujar Yudha, warga Tingkir yang tengah
KOTAK AMAL: Sebanyak 20 grup drumblek se-Salatiga beraksi sambil menyiapkan kotak amal sebagai upaya penggalangan dana korban banjir terpusat di Selasar Kartini, Minggu (10/12). n Foto : Ernawaty berlibur menikmati hiburan suasana Selasar Kartini di Minggu pagi. Sementara, Agus Setiyawan SH selaku Kabid Hukum PDS menyebut kegiatan penggalangan dana ini merupakan bentuk empati seluruh anggota
PDS. “Kita merasa terpanggil untuk membantu korban bencana banjir kepada masyarakat yang terkena musibah bencana alam dengan tujuan dapat meringankan beban mereka,” tandas Agus. n rna—sn
Menikmati Larut Malam Bersama Payung Teduh PURBALINGGA - Hujan turun membasahi kota Purbalingga Sejak Jumat (8/12) siang hingga petang, sebelum konser grup musik “Payung Teduh” di kawasan wisata Owabong. Namun sesaat setelah panggung dibuka, hujan reda dan malam itu menjadi sangat teduh dan hangat. Sekitar 2.000 peneduh (sapaan itu fans Payung Teduh) seperti tak sabar menunggu grup pujaannya naik ke panggung. Pukul 22.00 WIB, ketika malam semakin larut, personel Payung Teduh yang terdiri dari Is (vokal, gitar), Ivan (gitar bolong), Cito (drums) Comi (contra bass), Lucas Sadrah (piano) naik panggung. Penonton yang sudah tak sabar langsung bersorak. Tak menunggu lama Is langsung menghentak penampilan dengan lagu Kucari Kamu yang diambil dari album Dunia Live and Loud (2017). Begitu masuk syair lagu, penonton sontak ikut bernyanyi....kucari kamu dalam setiap malam dalam bayang malam suram...kucari kamu dalam setiap langkah dalam ragu
yang membisu.. Tanpa jeda, Is yang dikabarkan akan hengkang dari grup yang dibentuknya bersama Comi di tahun 2017 melantunkan Angin Pujaan Hujan, yang ada di album Dunia Batas (2013). Liriknya yang puitis dan romantis membuat penonton kembali ikut bernyanyi. Sang pujaan tak juga datang angin berhembus bercabang rinduku berbuah lara.....demikian koor penonton penuh perasaan. Lirik-lirik yang puitis dan memiliki makna dalam tentang cinta semakin membuat penonton terhanyut malam itu. Lantas Berdua saja, Menuju Senja, Tidurlah serta Kita Adalah Sisa-Sisa Keikhlasan yang Tak Diikhlaskan kian membawa penonton semakin terhanyut suasana. Apalagi Is menyanyikan lagu dengan penuh perasaan. Comi juga tampil mantap dengan betotan bass yang dingin. Tiupan terompet dan kocokan gitar bolong Ivan juga membuat lagulagu Payung Teduh yang bernuansa keroncong jazz men-
jadi memiliki daya mistis yang kuat. Lucas yang mulai terlibat di album Live and Loud mampu mengisi celah musik yang kosong, dengan suara pianonya yang lembut. Selanjutnya Lagu Cerita tentang Laut dan Gunung dimainkan dengan rancak. Is
sempat berganti gitar akustik dengan gitar elektrik sebelum membawakan lagu itu. Tak perlu tertawa atau menangis, pada gunung dan laut , karena gunung dan laut tak punya rasa...liriknya terasa gagah dan memilik makna dalam. “Terima kasih kepada mereka yang sudah membeli lagu ini
PAYUNG TEDUH : Grup musik Payung Teduh tampil memukau penonton dalam pentas di kawasan wisata Owabong, Purbalingga, Jumat (8/12) malam.n Foto :Joko Santoso
melalui aplikasi musik berbayar. Sebagian dananya kami donasikan untuk kegiatan Hagala Buku di Perpustakaan Nemu Buku di Palu Sulawesi Tengah,” ungkapnya. Is juga bercerita bahwa album ketiga mereka akan dirilis pada pada 19 Desember mendatang. Album tersebut dipasarkan melalui gerai makanan siap saji. Ada sembilan lagu di album yang akan jadi album perpisahan Is yang memiliki nama lengkap Mohammad Istiqomah Jammad. Satu lagu terbaru Payung Teduh yang masuk di album OST AyatAyat Cinta 2 yang berjudul Di Antara Pepohonan juga dinyanyikan.”Tidak apa-apa penonton tidak ikut bernyanyi, karena ini memang lagu baru,” tutur Is. Dia juga sempat melontarkan joke dalam Bahasa Banyumasan. Disampaikan juga, dia terkesan dengan Purbalingga. Karena baru kali ini pentas Payung Teduh dipadati oleh penonton yang tidak hanya kaum muda. “Purbalingga sungguh luar biasa, Owabong juga luar biasa,” tutur Is yang dis-
ambut tepuk tangan penonton. Di penghujung penampilan, dua lagu masing-masing Perempuan yang Sedang di Pelukan dan Akad kembali membuat penonton ikut bernyanyi. Tak terasa gelap pun jatuh, diujung malam menuju pagi yang dingin...hanya sedikit bintang malam ini mungkin karena kau sedang cantik-cantiknya... Pukul 23.00 personel Payung Teduh satu persatu turun panggung. Sebelum beranjak, beberapa penonton mengabadikan momen langka itu dengan berswafoto. Direktur Owabong Hartono mengatakan pentas Payung Teduh digelar bersamaan dengan Soft Opening wahana Corallia 3. “Kami bangga bisa menghadirkan grup kenamaan untuk menghibur penonton Purbalingga,” ujarnya Penonton yang satu persatu beranjak pulang lamat-lamat masih ada yang bernyanyi.....tidurlah... malam terlalu malam... tidurlah..pagi terlalu pagi...n Joko Santoso—sn
Tidak Pantas MANTAN pemain Barcelona, Julio Salinas, mengatakan, Cristiano Ronaldo bukan pemain terbaik dalam sejarah, dan tidak pantas mendapatkan Ballon d’Or. “Hanya karena Anda sangat bagus, itu bukan berarti Anda yang terbaik, karena Anda sedang mengalami nasib buruk bertepatan dengan penampilan Messi yang hebat. Dengan segala hormat, saya kira Anda tidak berada dalam podium yang terbaik dalam sejarah, karena ada beberapa yang telah melampaui Anda.,” tulisnya di Twitter. n Am-Jie
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
foto: dailymail
Arsenal Terganjal Ronaldo Dominasi Laga MADRID- Cristiano Ronaldo tampil gemilang, saat timnya menang besar 5-0 kala menjamu Sevilla, di Santiago Bernabeu, Sabtu (9/12) malam lalu. Lima gol kemenangan tim Ibukota Spanyol itu, dihasilkan Nacho menit ketiga, Cristiano Ronaldo masing-masing menit 23 dan penalti menit 31, Toni Kroos (38) dan Achraf Hakimi (42). Dengan tambahan tiga angka ini, Real Madrid mengumpulkan 31 poin dan menempati peringkat ketiga sebelum Atletico Madrid menjalani pekan ke-15. Sementara Sevilla ada di peringkat kelima, dengan perolehan poin 18. Meski mampu mencetak lima gol pada 45 menit pertama, namun pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tak terlalu terkesan. Dia menolak menyebut babak pertama kontra Sevilla itu sebagai babak terbaik bagi Madrid musim ini. “Saya rasa babak pertama tadi bukanlah 45 menit terbaik kami musim ini. Kalau dilihat dari jumlah gol memang terbaik, karena kami belum pernah melakukannya. Tapi kalau dilihat dari segi permainan, saya rasa kami pernah bermain lebih baik. Kami bermain lebih baik saat menghadapi Real Sociedad di La Liga, dan Borussia Dortmund di Liga Champions,” cetus Zidane, seperti dilansir Football Espana, Minggu (10/12). Bagi Zidane, kemenangan itu hanya berharga tiga poin saja, seperti semua pertandingan lainnya. Meski puas dengan hasil yang diraih Madrid, Zidane tak mau merayakannya dengan berlebihan. “Rasanya memang menyenangkan, karena bisa mencetak lima gol ke gawang tim yang kuat seperti Sevilla. Kami juga mencatatkan clean sheet. Tapi pertandingan ini bukan yang terbaik bagi saya. Ini hanya bernilai satu pertandingan saja, tak lebih,” terang pelatih asal Prancis itu. Sedangkan bek Real Madrid, Nacho Fernandez, mengaku sangat senang dengan kemenangan timnya ini. Nacho menyebut, permainan mereka di Santiago Bernabeu itu merupakan wujud sejati Los Blancos. Maroko Pertama “Beginilah seharusnya kami bermain. Permainan kami di babak pertama merupakan performa terbaik kami musim ini. Kami sangat nyaman dan mendominasi jalannya pertandingan.” tukas bek 27 tahun itu. Sementara itu, di laga ini sejarah baru tercipta, saat Achraf Hakimi resmi menjadi orang Moroko pertama yang mencetak gol bagi El Real sepanjang sejarah. Namun menurut laporan yang dilansir Marca, kemenangan itu menjadi kemenangan yang spesial bagi Achraf Hakimi. Hal ini dikarenakan dia menjadi pemain Maroko pertama yang mencetak gol bagi El Real. Hakimi sendiri pada laga itu mencetak gol keempat El Real. Melalui skema serangan balik, dia sukses menceploskan bola ke gawang Sergio Rico. Achraf sendiri musim ini bermain cukup banyak di tim utama Madrid. Kepergian Danilo ke Manchester City dan cedera berkepanjangan Dani Carvajal, membuat Zinedine Zidane kerap memainkannya di tim utama Madrid. n Am-Jie RAYAKAN GOL: Striker Real Madrid, Ronaldo (kanan) merayakan kegembiraannya, usai mencetak gol kemenangan timnya atas Sevilla. n Foto: dailymail
SOUTHAMPTON- Berusaha mengejar posisi atas di klasemen sementara Liga Inggris, Arsenal justru terganjal di kandang Southampton, kala keduanya berlaga di St Mary’s Stadium, Minggu (10/12). Satu gol tuan rumah dihasilkan Charlie Austin menit ketiga, sedangkan gol penyama skor dicetak Oliver Giroud menit 88. Dengan hasil ini, perolehan poin Arsenal menjadi 29, dan hanya mampu menggeser dua tim diatasnya, Burnley dan Tottenham Hotspur. Tim asal London itu masih tertinggal 14 poin dari Manchester City, selaku pemuncak klasemen sementara. Sedangkan Southampton kini ada di posisi 10 dengan koleksi poin 18. Meski masih tertinggal jauh dari pemuncak klasemen sementara, tetapi sisa 22 laga yang belum dimainkan, segala kemungkinan masih bisa terjadi. Apalagi semalam laga Derby Manchester tersaji antara Manchester United kontra Manchester City. Apa pun hasilnya, target menge-
jar pesaingnya di papan atas, menjadi pilihan yang tak dapat dihindari anak-anak asuh Arsene Wenger ini. Di laga lainnya yang digelar Sabtu (9/12) lalu, kejutan besar terjadi kala tuan rumah West Ham United membungkam Chelsea 10, pada laga yang dimainkan di London Stadium, Satusatuya gol keme nangan tim asuhan David Moyes ini dihasilkan Marko Arnautović m e n i t
keenam. Hasil ini juga membuat Chelsea tak beranjak dari peringkat ketiga klasemen sementara dengan 32 poin. Namun perolehan poin Chelsea terancam disamai Liverpool (29), yang masih akan melawan Everton. West Ham sendiri meraih kemenangan pertama dalam sembilan laga terakhir Premier League, tapi masih terdampar di p a p a n bawah. P a d a laga berikutnya tengah pekan ini, West H a m a k a n menjamu Arsenal. Se-
Oliver Giroud
dangkan Chelsea akan bertandang ke markas Huddersfield. Usai laga, David Moyes memuji spirit yang ditunjukkan pasukannya. Ini juga menjadi kemenangan pertama Moyes sebagai manajer West Ham, dalam lima laga setelah diangkat menggantikan Slaven Bilic. “Kemenangan ini, spirit tim, dan bagaimana semua itu terpadu jadi satu benar-benar memuaskan saya. Kami ingin mencoba dan merepotkan mereka. Kami tahu, begitu mereka menguasai bola, mereka akan punya lebih banyak posession. Itu artinya kami harus bermain disiplin, dan kami melakukannya,” kata Moyes, seperti dikutip Sky Sports, Sabtu (9/12). n Move On Sementara itu pelatih Chelsea, Antonio Conte mengaku kecewa atas kekalahannya ini. Conte kemudian meminta kepada anak asuhnya, untuk tidak larut dalam kekecewaan, dan segera move on ke pertandingan berikutnya. ‘’Kami harus kecewa dengan kekalahan ini. Saya ulangi, kami membuat banyak peluang, namun kami tidak mampu mencetak gol. Kami harus move on dan fokus ke pertandingan-pertandingan berikutnya. Jangan lupa, liga ini sangatlah sulit. Ada enam tim top dan lima di antaranya bermain di Liga Champions. Jadi kami harus terus berjuang dan memberikan yang terbaik.” tukas pelatih 48 t a h u n i t u . n Am-Jie
foto:dailymail
Tak Ada Pemenang TURIN- Tidak seperti yang diprediksi semula, laga Derby
D’Italia yang mempertemukan tuan rumah Juventus kontra Inter Milan di Allianz Stadium, Minggu (10/12) dini hari WIB, berakhir dengan skor imbang 0-0. Dengan hasil ini, juara bertahan Serie A, Juventus, kembali gagal meraup poin penuh di giornata 16 musim Dan dengan skor imbang ini, baik Juventus maupun Inter Milan tetap tertahan di peringkat masing-masing. Namun posisi Inter selaku Capolista terancam terkudeta, mengingat Napoli baru selesai bermain menghadapi Fiorentina semalam.. Usai laga, pelatih Juventus Massimiliano Allegri, memberikan penjelasan mengapa dia mengistirahatkan banyak pemain bintangnya dalam laga ini. Allegri menegaskan, dia memarkir Paulo Dybala, Alex Sandro, dan Douglas Costa, karena fisik mereka dinilai kurang siap untuk menjalani laga
ini. Meski ketiganya merupakan pemain bintang Juve, namun Allegri tak mau pandang bulu, dan akan mencadangkan para pemain yang dianggapnya kurang berkomitmen dalam bermain. Dybala, Sandro, dan Costa dikenal memiliki teknik permainan yang bagus di atas ratarata. Namun Allegri menyebut, kemauan berlari juga penting bagi timnya. n Belum Ideal “Dalam sepakbola, selain memiliki teknik yang bagus, Anda juga harus berada dalam kondisi terbaik secara fisik. Saya selalu mengatakan, berlari bukanlah satu-satunya hal penting dalam sepakbola. Tapi itu tentu membantu. Dybala bisa menciptakan bahaya di antar lini pada akhir pertandingan. Tapi seperti kebanyakan pemain lainnya. dia harus mem-
perbaiki kondisi fisiknya. Kami akan melakukannya pekan ini,” cetus Allegri, seperti dikutip Mediaset Premium, Minggu (10/12). Allegri menambahkan, para pemain Juventus sebenarnya belum berada dalam kondisi fisik ideal saat ini. Karenanya, Allegri pun lebih mengutamakan untuk mencapai keseimbangan enerji, ketimbang memainkan para pemain terbaiknya saat ini. “Kami memang sudah mempersiapkan Mandzukic untuk bermain di sayap kiri. Dia bermain dengan baik, karena membuat Inter menghabiskan banyak energi pada babak pertama. Mereka mencoba menyerang kami tetapi selalu gagal. Kami belum memiliki kondisi fisik yang sempurna, karena itu akan sangat penting bagi kami untuk menyeimbangkan level energi,.” tandas mantan pelatih AC Milan itu. n Am-Jie
DATA PERTANDINGAN n JADWAL PERTANDINGAN n LA LIGA Espanyol vs Girona Bein Sport 2 Live (Selasa 12/12, Pukul 03.00 WIB) n SERIE A Genoa vs Atalanta Lazio vs Torino
n HASIL PERTANDINGAN & KLASEMEN Southampton 1 (C Austin 3) - Arsenal 1 (O Giroud 88) West Ham United 1 (M Arnautović 6) - Chelsea 0 Burnley 1 (S Arfield 45) - Watford 0 Crystal Palace 2 (L Milivojević 41pen, S Dann 44) - AFC Bournemouth 2 (J Defoe 10, 45) Huddersfield Town 2 (S Mounié 12, 43) Brighton & Hove Albion 0 Swansea City 1 (W Bony 81) - West Bromwich Albion 0 Tottenham Hotspur 5 (R Shawcross 21og, Son Heung-Min 53, H Kane 54, 65, C Eriksen 74) Stoke City 1 (R Shawcross 80) Newcastle United 2 (Joselu 4, D Gayle 73) Leicester City 3 (R Mahrez 20, D Gray 60, Ayoze Pérez 86og) 1. Man City 15 14 1 0 46-10 43 2. MU 15 11 2 2 35-9 35
3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20.
Chelsea 16 10 2 4 28-13 32 Liverpool 15 8 5 2 33-19 29 Arsenal 16 9 2 5 30-20 29 Tottenham H 16 8 4 4 28-14 28 Burnley 16 8 4 4 15-12 28 Leicester City 16 6 5 5 23-22 23 Watford 16 6 4 6 25-27 22 Southampton 16 4 6 6 16-19 18 Everton 15 5 3 7 19-28 18 Huddersfield T16 5 3 8 11-26 18 Brighton & HA 16 4 5 7 14-21 17 Bournemouth 16 4 4 8 15-19 16 Stoke City 16 4 4 8 19-35 16 Newcastle U 16 4 3 9 16-25 15 WBA 16 2 7 7 12-22 13 West Ham U 16 3 4 9 14-32 13 Swansea City 16 3 3 10 9-18 12 Crystal Palace16 2 5 9 10-27 11
n LA LIGA Real Sociedad0 - Málaga 2 (Borja Bastón 23pen, G Castro 58) Getafe 0 - Eibar 0 Real Madrid 5 (Nacho 3, Cristiano Ronaldo 23, 31pen, T Kroos 38, A Hakimi 42) - Sevilla FC 0 Deportivo La Coruña 1 (Adrián 24) - Leganes 0 Valencia 2 (S Zaza 28, Dani Parejo 81pen) -
Celta Vigo 1 (Iago Aspas 46) Deportivo Alavés 2 (Ibai Gómez 23, Munir 55) Las Palmas 0 1. Barcelona 14 11 3 0 36-7 36 2. Valencia 15 10 4 1 35-14 34 3. Real Madrid 15 9 4 2 30-11 31 4. Atletico Madrid 14 8 6 0 23-7 30 5. Sevilla FC 15 9 1 5 19-19 28 6. Villarreal 14 6 3 5 22-18 21 7. Getafe 15 5 5 5 20-15 20 8. Leganes 15 6 2 7 12-14 20 9. Real Sociedad 15 5 4 6 28-28 19 10. Celta Vigo 15 5 3 7 27-23 18 11. Real Betis 14 5 3 6 23-28 18 12. Eibar 15 5 3 7 16-27 18 13. Girona 14 4 5 5 18-22 17 14. Levante 14 3 7 4 14-20 16 15. Espanyol 14 4 4 6 11-18 16 16. Deportivo LC 15 4 3 8 18-27 15 17. Athletic Bilbao 14 3 5 6 14-18 14 18. Alavés 15 4 0 11 12-24 12 19. Málaga 15 3 2 10 13-28 11 20. Las Palmas 15 3 1 11 11-34 10 n SERIE A Chievo 0 - Roma 0 Cagliari 2 (Diego Farias 56, L Pavoletti 60) -
Sampdoria 2 (F Quagliarella 11, 19) Juventus 0 - Internazionale 0 1. Internazionale 16 12 4 0 33-10 2. Napoli 15 12 2 1 35-10 3. Juventus 16 12 2 2 41-14 4. AS Roma 15 11 2 2 27-10 5. Lazio 14 10 2 2 35-16 6. Sampdoria 15 8 3 4 30-22 7. Fiorentina 15 6 3 6 26-19 8. AC Milan 15 6 3 6 21-20 9. Bologna 15 6 3 6 18-18 10. Chievo Verona 16 5 6 5 17-26 11. Atalanta 15 5 5 5 21-19 12. Torino 15 4 8 3 19-21 13. Cagliari 16 5 2 9 16-27 14. Udinese 14 5 0 9 21-24 15. Genoa 15 3 4 8 13-20 16. Crotone 15 3 3 9 11-30 17. Sassuolo 15 3 2 10 8-27 18. SPAL 15 2 4 9 13-26 19. Hellas Verona 15 2 3 10 12-30 20. Benevento 15 0 1 14 8-36
40 38 38 35 32 27 21 21 21 21 20 20 17 15 13 12 11 10 9 1
n BUNDESLIGA Borussia Dortmund 1 (P Aubameyang 57) Werder Bremen 2 (M Eggestein 26, T Gebre Selassie 65)
Eintracht Frankfurt 0 - Bayern Munich 1 (A Vidal 20) Hamburg SV 0 - VfL Wolfsburg 0 RB Leipzig 2 (K Kampl 29, T Werner 45pen) Mainz 2 (R Quaison 39, E Berggreen 86) Borussia Monchengladbach 1 (C Kramer 24) Schalke 04 1 (J Vestergaard 62og) VfB Stuttgart 0 - Bayer Leverkusen 2 (K Havertz 20, L Bender 80) 1. Bayern Munich15 11 2 2 35-11 35 2. RB Leipzig 15 8 3 4 24-21 27 3. Schalke 04 15 7 5 3 23-17 26 4. Gladbach 15 7 4 4 24-26 25 5. Leverkusen 15 6 6 3 29-19 24 6. TSG Hoffenheim14 6 5 3 25-18 23 7. Dortmund 15 6 4 5 35-23 22 8. FC Augsburg 14 6 4 4 21-16 22 9. Eintracht F 15 6 4 5 16-15 22 10. Hannover 96 14 5 4 5 17-19 19 11. VfL Wolfsburg 15 3 9 3 20-19 18 12. Hertha Berlin 14 4 5 5 19-21 17 13. VfB Stuttgart 15 5 2 8 13-19 17 14. Mainz 15 4 4 7 17-24 16 15. Hamburg SV 15 4 3 8 13-20 15 16. Werder Bremen15 3 5 7 11-17 14 17. SC Freiburg 14 2 6 6 9-25 12 18. FC Cologne 14 0 3 11 6-27 3
Siapkan Venue dan Timnas INDONESIA dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia Basket 2023 bersama Jepang dan Filipina. Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Imam Nahrawi meminta, agar PP Perbasi serius menyiapkan venue dan Tim Nasional. Menpora mengatakan, terpilihnya Indonesia menjadi bukti Indonesia memang layak dipercaya menggelar eveneven internasional. “Ini sebagai tanda, bahwa masyarakat Indonesia harus siap-siap untuk menerima kepercayaan penyelenggaraan even tingkat dunia,” kata Imam, Minggu (10/12). n Am-Jie
Senin Kliwon, 11 Desember 2017 foto:dok
Festival Olahraga Rekreasi SEMARANG- Sebanyak 200 mahasiswa meramaikan Festival Olahraga Rekreasi Piala Dekan FIK Unnes, yang digagas Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) FIK di Laboratorium Prof Soegijono, Unnes, Sekaran, Sabtu (9/12) lalu. Pembukaan festival yang diikuti mahasiswa prodi PJKR itu, dihadiri Kaprodi PJKR, Drs Hendro Puji Purwono MKes, dan Ketua Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Jateng, Drs Rakun MPd. Menurut Rakun, pihaknya mengapresiasi langkah FIK Unnes, yang menggulirkan festival berisi aneka olahraga permainan yang menghibur dan menyehatkan. Dikatakan dia, olahraga rekreasi akan menciptakan kesehatan dan kebugaran tubuh.
‘’Harus diingat, untuk bisa berprestasi syaratnya itu harus sehat dan bugar. Saya senang karena antusiasme mahasiswa mengikuti segala bentuk olahraga rekreasi dan tradisional ini sangat tinggi,’’ jelas Rakun. Dia sendiri mendukung segala bentuk upaya pengembangan olahraga rekreasi. Apalagi di pentas Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas), Jateng sangat diperhitungkan. Pada penyelenggaraan Fornas I-III, Jateng menjadi juara umum. Hanya saja di even Fornas IV di Banjarmasin, pada Oktober lalu, Jateng terpeleset keurutan kelima, lantaran faktor jumlah atlet yang minim. n Enam Lomba Sementara itu, Ketua Panitia
Desika Akhi Russanah menjelaskan, tujuan diadakan festival ini, selain untuk kebugaran, juga sebagai ajang silaturahmi antar-mahasiswa. Selain itu, ajang ini juga sebagai kegiatan praktik langsung mata kuliah permainan sederhana dan tradisional. Ditambahkan dia, ada enam mata lomba yang digelar, yaitu Bavos yang merupakan olahraga gabungan basket, voli dan sepakbola, tonnis (badminton dan tenis), kastik (kasti dan bentik), terompah panjang, egrang dan hadang (gobak sodor). ‘’Festival ini juga mengajarkan kami untuk belajar memanajemen kegiatan olahraga,’’ kata Desika didampingi dosen FIK Unnes, Drs Tri Nurharsono MPd.n Jie-Am
BERPOSE BERSAMA. Panitia penyelenggara saat berpose bersama, usai penyerahan trofi bergilir festival olahraga Dekan FIK Unnes dari Kaprodi PJKR Hendro Puji Purwono kepada Ketua Panitia Desika Akhi Russanah. n Foto: Aji
Ahmad Agung & Taufik Hidayat Butuh Pengalaman Kemenpora Dukung ‘Salatiga Open in Action’ SALATIGA- Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, mendukung sepenuhnya langkah DPRD Salatiga, yang menjadikan kegiatan lomba lari ‘Ketua DPRD Salatiga Open in Action’ menjadi. Salatiga 10 K. Apresiasi juga diberikan kepada Ketua DPRD, selaku pencetus ide penyelengara olahraga yang bisa mengajak sekitar 3.153 orang, baik itu pelari profesional, Nasional, regional, pelajar hingga masyarakat umum, untuk mengikuti lomba lari ini. Bahkan sangat terbuka lebar, jika Kota Salatiga tahun depan bisa menyelenggarakan ‘Salatiga 10 K’, dengan cikal bakal Piala Ketua DPRD Salatiga. Hal ini disampaikan Candra Bakti, selaku Asisten Deputi Prestasi Olahraga Kemenpora Salatiga, sebelum dilakukannya start yang dilakukan di depan Gedung DPRD Salatiga, Minggu (10/12) pagi. Lomba ini digelar dengan beberapa kategori, di antaranya 10 K, 5 K dan Fun Run. Hadir dalam kegiatan ini, Irdam Kodam IV/Diponegoro Kolonel Inf Muhlim Maryadi mewakili Pandam IV/Diponegoro, Danrem 073/Makutarama Kolonel Inf Joni Pardede, Ketua DPRD Teddy Sulistyo, serta sejumlah tamu undangan dan pejabat OPD di lingkungan Pemkot Salatiga. n Substansi Lebih jauh dikatakan Candra,
MELEPAS: Para peserta saling kejar, begitu bendera start dikibarkan, dalam kegiatan Ketua DPRD Salatiga Open In Action, Minggu (10/12) pagi. n Foto: ernawaty untuk bisa menjadi sebuah kegiatan berskala internasional, seperti halnya yang telah rutin digelar seperti Bali 10 K dan Borobudur 10 K, setidaknya Salatiga harus bisa memenuhi sejumlah standar yang telah menjadi ketentuan, dalam setiap menggelar even olahraga bertaraf dunia. “Tahun depan bila ingin menyelenggarakan Salatiga 10 K bisa saja. Saya yakin, Bali 10 K atau Borobudur 10 K dulunya juga seperti dilakukan Salatiga saat ini, merintis dari skala regional. Yang terpenting substansinya adalah kesiapan dan profesional,” sebut Candra. Sementara itu, Ketua DPRD
Teddy Sulistio “mengiklankan”, jika Pemkot Salatiga menjadikan kegiatan ini sebagai agenda tahunan semata, untuk mencari bibit-bibit pelari, sekaligus mengingatkan kembali Kota Hati Beri-
man ini, yang merupakan gudangnya atlet-atlet lari berpretasi. “Sebuah kehormatan jika pemkot ingin menjadikan kegiatan ini menjadi sebuah agenda rutin,” tandas Teddy. n rna-Am
HASIL LOMBA n 10 K Putra 1.Diker Ariandas (Sumsel) 2.Samsudin (Makasar) 3.Mifta (NTT) 4.Tribius (Salatiga) 5.Yakob (Kupang). n 10 K Putri 1.Irma (Makasar) 2.Riza (Kudus) 3.Ambar (Salatiga
n 5 K Putra 1.Tri Anggoro (Magelang) 2.Rizki (Salatiga) 3.Roy Y (Salatiga) 4.Ansor (Kodam IV/Diponegoro) 5.Verdyansah (Kabupaten Semarang) n 5 K Putri 1.Avrelia (Salatiga) 2.Milda (Semarang) 3.Putri (Demak) 4.Nurul Fitriani (Salatiga) 5.Nurul A (Salatiga)
SEMARANG- Rencana Manajemen Tim PSIS (Semarang) untuk kembali membuat kerangkan tim yang semakin solid dan kokoh, dalam menghadapi kompetisi Liga 1, sedikit berantakan. Hal ini setelah dua punggawa intinya, Ahmad Agung dan Taufik Hidayat, menyatakan diri bergabung dengan tim lain yakni Bali United. Dua punggawa inti tim berjuluk Mahesa Jenar itu, Taufik yang berposisi sebagai bek kiri dan Ahmad Agung sebagai gelandang bertahan, memang memilih hengkang dan mencoba peruntungan di tim lain. Tidak tanggung tanggung, dua amunisi muda asli Demak ini, sduah merapat ke tim raksasa Liga 1, Bali United. GM PSIS, Wahyu Winarto juga membenarkan mengenai hijrahnya dua pemain yang selalu menjadi starter selama mengenakan jersey biru-biru ini. ‘’Ya, Ahmad Agung dan Taufik Hidayat ke Bali United. Malah kabarnya Ahmad Agung sudah tanda tangan kontrak, dan Taufik masih seleksi,” kata Wahyu Winarto, Minggu (9/12) n Butuh Pengalaman Lelaki yang biasa dipanggil Liluk ini mengakui, dua pemain ini sebenarnya masuk proyeksi untuk tetap dipertahankan bersama tim pada kom-
petisi Liga 1 musim 2018. Namun karena kemauan dan keinginannya untuk mencari pengalaman di tim lain, manajemen tidak dapat berbuat banyak. “Kami juga tidak dapat memaksa keduanya. Mereka masih muda, juga butuh pengalaman bermain di luar PSIS. Mudah mudahan kariernya semakin baik, dan kami sangat bangga dengan pemain muda di tim ini. Sebenarnya mereka berdua juga masuk daftar sebagai pemain yang akan dipertahankan tim untuk musim 2018,” jelas Liluk lagi. Permainan Taufik Hidayat dan Ahmad Agung sendiri dinilai cukup mengkilap, dan tidak perlu diragukan lagi selama membela PSIS. Selain berusia muda, mereka sudah sarat pengalaman, dan memiliki mobilitas tinggi. Oleh karena itu, coach Subangkit selalu menjadikan pilihan utama di tim selama kompetisi Liga 2 lalu.n jak-Am
n Digelontor Rp 22,5 M
Stadion Wergu Wetan Direnovasi KUDUS- Stadion Wergu Wetan dipastikan segera direnovasi pada tahun depan. Perbaikan satu-satunya stadion di Kudus itu bakal dilakukan, seiring dikucurkannya alokasi anggaran pada APBD 2018 sebesar Rp 22,5 miliar. Hal itu terungkap, saat kunjungan yang dilakukan Ketua DPRD Kudus, Masan, Sekda Kudus Noor Yasin dan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) M Ridwan, di Stadion Wergu Wetan, Minggu SEMARANG- Atlet binaraga Jateng, mendominasi beberapa kelas pada Kejurnas Binaraga Indonesia Open yang digelar di Gedung UTC, Jalan Kelud Raya Semarang, Sabtu (10/12) lalu. Pada kelas 70 kg, Bambang W (Jateng) meraih tempat pertama. Posisi kedua ditempati atlet Bali, I Mono Sakti, dan ketiga Akbar Nur Azmi (Jatim). Setelah itu, Agus Widiatmoko (Jateng) meraih yang terbaik di kelas 85 kg. Untuk posisi kedua dan ketiga ditempati Reza (DI Yogyakarta) dan Andre Marta Heibrit (Bengkulu). Pada kelas atas 85 kg, binaragawan Kaltim, Sujarwanto keluar sebagai juara. Disusul Roy Jodie (Jabar) sebagai runner up dan Iksan (DI Yogyakarta) pada posisi ketiga. Di kelas 75 kg, Iwan Sumary (Sumbar) meraih posisi pertama, diikuti Nanan Roy (Jatim) di tempat kedua dan Sahri (DKI Jakarta) di peringkat ketiga. Lalu pada kelas 60 kg, atlet Sulteng, Jefry Johanes menjadi yang terbaik. Kemudian di posisi kedua diisi Agus Panco (Jatim)
(10/12). Dalam kesempatan itu, terlihat kondisi stadion yang sudah sangat tidak layak. Ketua DPRD Kudus, Masan mengatakan, kondisi stadion memang perlu segera dilakukan perbaikan. Walaupun sebenarnya sudah sesuai standar untuk bermain sepakbola, namun tetap harus ada perbaikan. ”Karena stadion tidak hanya untuk sepakbola saja, tapi juga untuk kegiatan olahraga lain,” katanya. Trek lari yang ada, kondisinya pun sudah sangat tidak layak,
karena karet yang digunakan sebagai pembatas sudah rusak. Selain itu, tempat penonton juga hanya di bagian Timur dan Barat saja. Fasilitas lain, nantinya juga akan dilengkapi sesuai dengan standar sepakbola. Nantinya akan ada lokasi menonton memutar, di bagian Selatan dan Utara juga akan dibangun. Informasinya memang akan dibangun tribun melingkar, sehingga pecinta sepakbola bisa semakin nyaman. ”Ini upaya kami untuk memajukan olahraga
di Kudus, sarana-pasarana akan kami lengkapi,” terangnya. n Lengkap Hal senada disampaikan Sekda Kudus, Noor Yasin yang menyatakan, jika stadion menjadi salah satu target perbaikan dalam pembuatan sport center. Karena memang kondisinya yang tidak me mungkinkan, mulai dari sisi tribun pentonton hingga lapangan sepakbolanya serta fasilitas lainnya. Sementara itu Ketua KONI, M Ridwan menambahkan, dengan
TINJAU STADION: Ketua DPRD Kudus Masan, bersama Sekda Kudus Noor Yasin dan Ketua KONI Ridwan, saat meninjau kondisi Stadion Wergu Wetan. n Foto: Ali Bustomi adanya perbakan stadion, akan dimiliki Kudus makin lengkap. n membuat fasilitas olahraga yang Tom-Am
n Kejurnas Binaraga Indonesia Open
Atlet Jateng Mendominasi dan Iba Salam (Sumbar) di peringkat ketiga. Kemudian pada kelas 65 kg, Andri (Jabar) menjadi juara disusul Sarwanto (Jateng) di posisi kedua dan Budiono (Jateng) pada peringkat ketiga. Lalu pada kelas 55 kg, Samsir Bahri (Banten) berada di posisi pertama, kemudian Rudianto (DI Yogyakarta) di peringkat kedua dan Didik (Jateng) ada di posisi ketiga. Even ini sendiri diikuti sebanyak 320 atlet binaraga dari PARA JUARA: Ketua Umum Pengprov PABBSI Jateng, Mayjend TNI (Pur) Sunindyo (kanan), berfoto bersama dengan para juara binaraga kelas 70 kg, pada Kejurnas Binaraga Indonesia Open, di Gedung UTC, Jalan Kelud Raya Semarang, Sabtu (10/12) lalu. n Foto: jaka n
berbagai provinsi di Indonesia. Selain binaraga, juga melombakan Men Athletic Physique, Men Sport Physique, dan Men Fitness. n Terus Berlanjut “Kejuaraan ini dapat dijadikan ajang pembinaan bagi binargawan di Indonesia, terutama di Jateng. Kami melihat Jateng mempunyai potensi yang besar ke depannya. Gaya hidup sekarang ini harus sehat dan fit. Harapan kami, atlet pemula bisa terpacu untuk berprestasi,’’ kata Ketua Umum Pengprov PABBSI Jateng, Mayjend TNI (Pur) Sunindyo, di sela-sela acara. Dia berharap, dukungan pemerintah juga sangat diperlukan untuk olahraga ini. Apalagi olahraga binaraga butuh pembinaan yang berkesinambungan, dan jangan sampai terputus. “Pembinaan harus terus berlanjut. Dari mulai awal hingga badan terbentuk, paling tidak butuh waktu dua sampai tiga tahun,” pungkasnya. n jak-Am
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
■ UMS Mewisuda 1.012 Sarjana Baru
■ Pemerintah
Lima di Antaranya Asal Thailand
Selesaikan Persoalan GTT
SOLO - Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) mewisuda 1.012 sarjana baru lulusan setempat dan 224 di antaranya dinyatakan lulus berpredikat Cumlaude. Upacara wisuda bagi lulusan program Diploma (D) III, Sarjana 1 (S1) dan Pasca Sarjana (S2) periode II Tahun Akademik (TA) 2017/2018, berlangsung dalam sidang Senat Terbuka dipimpin Rektor UMS Dr H Sofyan Anif MSi di kampus setempat, Sabtu (9/12). Wakil Rektor I Bidang Akademik UMS Dr Muhammad Dai MSi, Apt melaporkan, dari 1.012 sarjana baru yang diwisuda berasal dari Program D III Fisioterapi sebanyak tiga orang, Program S1 berjumlah 925 orang dan program Pascasarjana 84 orang. Di antara wisudawan dan wisudawati tercatat sebanyak lima orang di antaranya berasal dari luar negeri tepatnya Thaliand. Mereka adalah lulusan Teknik Kimia, Goegrafi dan Kedokteran gigi masing-masing satu orang. “Dua sisanya merupakan lulusan Ilmu Keperawatan. Hingga Pewisudaan periode II Tahun Akademik 2017/2018 kali ini UMS telah meluluskan 114.389 wisudawan dari program D III, S1 S2 dan Program Doktor,” terangnya. Sementara itu Rektor UMS Dr H Sofyan Anif MSi dalam sambutannya mengatakan, perguruan tinggi yang dipimpinnya juga sudah diakui di kancah global. Terbukti UMS sudah banyak memiliki mahasiswa dari berbagai negara. Kepada alumni diminta ikut menjaga nama almamater. Caranya yakni, bekerja secara professional, memiliki loyalitas dan orientasinya beribadah kepada Allah SWT. Ilmu yang diperoleh harus diamalkan. Didalam mengamalkan ilmu itu sudah barang tentu empat tahun lamanya kita dibekali iman. “Antara iman, ilmu dan amal menjadi satu kesatuan yang integral dan itu harus diwujudkan dalam kehidupan sehari hari. Terlebih ketika memasuki dunia pekerjaan yang dituntut memberikan kontribusi kerja yang baik,” tandasnya. ■ K-2/Yn
WISUDA : Rektor UMS Dr H Sofyan Anif MSi (kanan) mengangkat tangan menyampaikan ucapan selamat kepada salah seorang wisudawati yang lulus dengan predikat Cumlaude di Universitas Muhammadiyah Surakarta, Sabtu (9/12). ■ Foto : Bagus Adji W
Sumba Timur Penjajagan dengan Stimart AMNI
SEMARANG – Hingga kini Persoalan masih mendera para guru. Terutama bagi Guru Tidak Tetap (GTT), antara idealisme bekerja karena panggilan jiwa, dan pragmatisme kebutuhan memperoleh gaji yang layak dan jaminan sosial yang belum layak. Hal tersebut disampaikan Ketua PGRI Jateng Widadi , dalam Puncak Peringatan HUT Ke-72 PGRI dan Hari Guru Nasional 2017 bertajuk “Membangkitkan Kesadaran Kolektif Guru dalam Meningkatkan Disiplin dan Etos Kerja untuk Penguatan Pendidikan Karakter” di Balairung UPGRIS, Sabtu (9/12). “Permasalahan yang dihadapi para guru hendaknya didiskusikan melalui dialog yang terbuka, logis, empati, dan etis agar memperoleh solusi yang bijak. Baik guru maupun pemerintah hendaknya proaktif, bukan reaktif. PGRI dan guru tidak perlu sok manja, bawel, dan merasa menjadi korban. Sebaliknya, birokrasi tidak perlu sok sibuk, sok jaim, dan sok kuasa. Sehingga bisa saling memahami. Mindset masingmasing harus dewasa dan berpikir bahwa selalu ada jalan keluar yang cerdas,” paparnya didepan perwakilan guru dan pengurus PGRI se-Jateng. Hal senada juga disampaikan Ketua PB PGRI Unifah Rosyidi. Dijelaskan, pihaknya tahu bahwa saat ini pemerintah tengah kekurangan dana, namun hal tersebut seharusnya disikapi
dengan kebijakan yang ada. “Banyak daerah kabupaten kota, yang menyadari bahwa mereka ini kekurangan guru. Para generasi mudanyanya harus mendapat pendidikan. Caranya dengan mengisi melalui GTT, namun persoalannya aturan yang ada di pemerintah pusat tidak memungkinkan para GTT ini untuk diangkat dan diakui statusnya,” terangnya.
■ Tidak Layak Hal ini berdampak pada GTT ini tidak bisa ikut sertifikasi, yang berkaitan dengan peningkatan tunjangan gaji atau honor. “Sangat tidak masuk akal jika GTT ini mendapat honor hanya Rp 300 ribu Rp 500 ribu sebulan. Ini tentu tidak layak. Ini yang harus segera diberi solusi. Biarkan pemerintah daerah membantu sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan mereka, beri aturan yang jelas,” tandasnya. Sementara, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menandaskan akan terus mendesak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, untuk segera memberi kepastian nasib jutaan GTT di Indonesia, terutama di Jateng. “Bapak dan
BERBINCANG : Gubernur Jateng Ganjar Pranowo berbincang dengan Ketua PB PGRI Unifah Rosyidi, didampingi Ketua PGRI Jateng Widadi, Rektor UPGRIS Muhdi dan Kadisdikbud Jateng Gatot Bambang Hastowo di Puncak Peringatan HUT Ke-72 PGRI dan Hari Guru Nasional 2017 di Balairung UPGRIS Semarang, Sabtu (9/12). ■ Foto : Arixc Ardana ibu jangan kecil hati. Saya bangga betul dengan guru GTT yang punya passion mengajar. Kami tidak akan pindah profesi apapun yang terjadi. Itu sikap yang menurut saya membanggakan,” ujarnya. Pihaknya berpesan agar para guru, khususnya GTT senantiasa optimistis dalam menjalankan tugasnya. “Bangkitkan optimisme. Mudah-mudahan saya dan anda semua senantiasa sehat dan tidak luntur semangat perjuangannya. Selalu cerdas dan berpartisipasi mengatasi persoalan,” pesannya. Dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga sempat berdialog dengan dua orang guru kelas GTT. Mereka adalah Sulyanto, GTT di SDN 3 Wirosari Grobogan dan Oktalia Budi Susanto, GTT di SD Karangtengah I
Subah Batang. Orang nomor satu di Jateng tersebut menanyakan berapa gaji yang diterima dan apakah gaji itu cukup untuk membiayai hidup keluarganya. Di Jateng, kekurangan guru mencapai 49.631, terdiri dari TK, SD, dan SMP sebanyak 38.859. Kemudian 4.732 guru SMA, 5.056 guru SMK, dan 934 guru SLB. GTT tidak diakui Kemendikbud. Mereka tidak bisa mengikuti sertifikasi karena tidak memiliki surat keputusan pengangkatan dari pemerintah daerah. Sementara untuk mengangkat GTT, kepala daerah tersandera Peraturan Pemerintah (PP) nomor 48 tahun 2006 yang melarang pengangkatan honorer.■ Rix-Yn
■ Gelar Ppengobatan Gratis
11 Dokter Muda UNS Susur Kampung PMI
SOLO - Sebanyak 11 dokter muda lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, mengikuti Susur Kampung yang digelar Palang Merah Indonesia (PMI) setempat. Kegiatan menggelar pe-meriksaan dan pengobatan gratis bagi masyarakat, digelar di wilayah Mojo RT 02/ RW 23 Kelurahan Semanggi Kecamatan Pasar Kliwon Kota Surakarta, Sabtu (9/12). Kegiatan pengobatan gratis berlangsung mulai pukul 08.30 WIB. Terlihat serombongan petugas PMI termasuk 11 dokter muda mendatangi rumah setiap warga. Mereka memeriksa kesehatan pemilik rumah sekaligus memberikan obat. Tak pelak lagi, kegiatan yang berlangsung mengundang perhatian penduduk dan mereka berbondong-bondong berdatangan untuk meminta diperiksa kesehatannya . Ketua kegiatan Susur Kampung dr Titis Wahyuana yang juga Staff Ahli PMI Surakarta ketika ditemui di lokasi menyatakan, apa yang dilakukan merupakan hal rutin. Dengan menyusuri bantaran Bengawan Solo maupun Rel di Solo, PMI Surakarta memberikan pemeriksaan dan pengobatan gratis kepada warga . Hanya saja kegiatan kali ini agak berbeda karena membawa serta 11 dokter muda lulusan UNS, sebagai wujud kerja sama antara Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) dengan PMI. Para dokter muda yang tengah menjalani Coass ini sebelum lulus dititipkan ke PMI KUNJUNGAN : Pembantu Ketua II Stimart AMNI, Supriyanto SSos Selama dua minggu. Tujuannya MM (lima dari kanan) didampingi jajarannya berfoto bersama dalam agar mereka lebih tahu persoalan kunjungan Sekda Kabupaten Sumba Timur, Ir Juspan MSi (enam dari tak hanya dari sisi kesehatan kanan). ■ Foto : Siti KH SEMARANG - Sekolah Tinggi Maritim dan Transpor (Stimart) AMNI, Semarang memfasilitasi lulusan sekolah menengah atas dari berbagai daerah untuk menimba ilmu. ‘’Keinginan ke depan, sejumlah daerah bisa memberi beasiswa dari APBD putra dan putri daeranya, untuk kuliah di tempat kami,’’ jelas Pembantu Ketua II Stimart AMNI, Supriyanto SSos MM, Jumat (8/12) malam di kampus tersebut. Dia bersama jajarannya, menerima kunjungan Sekda Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Ir Juspan MSi dan rombongan. Kunjungan ini menurut Juspan, sebagai penjajagan pihaknya, untuk melihat dari dekat kampus Stimart AMNI. ‘’Daerah kami memang merupakan pesisir pantai. Sehingga masih sangat butuh tenaga ahli di bidang kemaritiman. Oleh karena itu, nanti setelah dari sini, kami akan menyosialisasikan tentang Stimart AMNI ke anak-anak SMA dan sederajat. Selanjutnya, kebijakan terkait dengan beasiswa, adalah wewenang dari bupati kami, untuk kerja sama selanjutnya,’’ jelasnya. Diakui, untuk membangun wilayahnya memang masih dibutuhkan sumber daya manusia yang andal. Termasuk di antaranya nantinya berasal dari anak-anak daerah yang kini sedang menempuh pendidikan di Pulau Jawa. ‘’Banyak tenaga ahli yang dibutuhkan. Dari mulai dokter, guru IPA sampai tenaga kemaritiman untuk membangun wilayah kami. Peluang tenaga ahli kemaritiman di sana sangat dibutuhkan, mengingat kamia dalah wilayah dengan pantainya yang luas,’’ jelasnya. Menurut Jusman, ada banyak kapal-kapal perikanan dan perusahaan yang bergerak di bidang kemaritiman di wilayahnya. Namun, saat ini masih kurang tenaga ahli. ■ skh-Yn
■
dan Guru Duduk Bersamaa
PENGOBATAN GRATIS: Para dokter muda lulusan Fak Kedokteran UNS (Mengenakan rompi merah – putih ) tengah memeriksa kesehatan warga masyarakat dalam kegiatan Susur Kampung PMI Surakarta di wilayah Mojo RT 02/ RW 23 Semanggi Kecamatan Pasar Kliwon Solo, Sabtu (9/12) ■ Foto: Bagus AW tetapi secara holitik melihat dari sisi kultural, sosial, ekonomi dan langsung mendatangi masyarakat. Diharapkan kerjasama antara Fakultas Kedokteran UNS dan PMI menjadikan dokter lulusan UNS memiliki pandangannya holistic. Selain melakukan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan, para dokter muda yang keseluruhannya mencapai 70 orang juga diberi tugas melayani penyediaan darah tranfusi, merawat lansia yang terlantar ataupun penderita gangguan Jiwa di Mojosongo. Dengan melakukan pemeriksaan kesehatan sebagai bagian dari kegiatan dompet kemanusaiaan, para dokter muda ini banyak menemukan hal di masyarakat “Mereka sangat kaget ternyata sistem pemerintah di bidang
kesehatan yang sudah bagus di masyarakat masih perlu ditingkatkan. Mereka menemukan ada orang tak punya Kartu Indonesia Sehat (KIS). Ada pula yang memiliki KIS tetapi tidak tahu akan berobat dimana. Mudahmudahan PMI bisa melengkapi mengatasi persoalan di masyarakat”, jelasnya .
■ Banyak Berbeda Darma Aulia Hanafi SKed salah seorang dokter muda yang mengikuti kegiatan Susur Kampung mengatakan sudah bertugas selama satu minggu dan banyak program yang dilaksanakan bersama rekannya. Diakui banyak hal berbeda yang ditemui ketika melakukan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit dengan di rumah penduduk. Saat di rumah sakit,
dokter hanya melihat pasien dari sisi medis karena mereka sudah memiliki jaminan kesehatan dan sebagainya. Sebaliknya di Susur Kampung pihaknya bisa melihat pasien dengan kondisi seutuhnya. “Artinya tak hanya pada aspek medis saja tetapi juga sisi lingkungan yang sangat mempengaruhi aspek kesehatan,” bebernya. Secara terpisah seorang warga Mojo RT 02/ RW 23 Semanggi Sri Maryani mengaku bersyukur dan berterimakasih dengan adanya pengobatan gratis yang dilakukan PMI. Dikemukakan, banyak warga yang membutuhkan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan . “Karena itu kami sangat berterimakasih sekali berlangsungnya pengobatan gratis dari PMI,” tuturnya.■ K-2/Yn
Jadi Tempat Pengungsian
Tes Akhir Semester SD Dlepih Dibagi 2 Shift WONOGIRI - Anak-anak SD akan mengikuti tes akhir semester mulai Senin (11/12). Namun, murid-murid SD 01 Dlepih, Desa Dlepih, Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri akan me= ngikuti tes akhir semester dalam kondisi yang tidak biasa. Pasalnya, sekolah mereka kini dijadikan tempat pengungsi bencana longsor di desa tersebut. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Wonogiri, Siswanto mengatakan, murid-murid SD tersebut masih berbagi tempat dengan para pengungsi. Meski
demikian, pelayanan dan aktivitas belajar-mengajar tetap jalan. “Memang tidak normal seperti biasa tetapi layanan pembelajaran tetap jalan. Murid-murid bisa ditata dan berbagi tempat dengan pengungsi,” katanya saat mengunjungi SD 01 Dlepih, Minggu (10/12). Dia mengungkapkan, masih ada tiga ruangan yang bisa dimanfaatkan untuk kegiatan belajar-mengajar. Ketiganya adalah ruang perpustakaan, mushala, dan satu ruang kelas. “Ketiga ruang itu tidak digunakan untuk mengungsi,”
imbuhnya. Di sisi lain, para siswa juga tetap akan melaksanakan tes akhir semester, Senin-Rabu mendatang (11-13/12). Namun karena keterbatasan ruang, pihaknya terpaksa membagi waktu untuk pelaksanaan tes tersebut. “Nanti akan kami bagi dua shift. Ada yang tes pagi hari, ada yang siang hari, tidak bisa serentak. Distribusi soal sudah selesai, soal-soal sudah lengkap sampai di sekolah,” terangnya. Seperti diketahui, puluhan keluarga di Desa Dlepih terpaksa mengungsi karena tempat tinggalnya dilanda
BERMAIN : Anak-anak bermain-main di SD 01 Dlepih, Desa Dlepih, Kecamatan Tirtomoyo, Kabupaten Wonogiri, Minggu (10/12). ■ SM Network/Khalid Yogi
tanah longsor, 28 November lalu. Selain menimpa permukiman, longsor juga memakan dua korban jiwa di desa tersebut. Mereka untuk sementara ini mengungsi ke SD 01 Dlepih karena khawatir longsor kembali menerjang tempat tinggalnya. Satinem (57), warga Dusun Bengle, Desa Dlepih mengaku belum berani kembali ke rumahnya karena khawatir terhadap longsor susulan. “Tidak berani (kembali ke rumah) karena tanahnya sudah bengkah-bengkah (retak-retak),” ujarnya. ■ SM Network/J11-Yn
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
HILANG STNK H-6077-TH,AN:MOC HAMMAD RAFI`I,Jl.Bugangan Dlm C29 Rt.6/1,Kel.Bugangan-Kec.Smg Tmr SMG 11 L9
HILANG STNK H-3582-GQ, AN: MAY ARDILA NURAENI,Jl.Klampisan Rt.03 Rw.02 Ngaliyan Semarang SMG 11 L9
HILANG STNK :H-4277-GP, AN: YAYUK SRI WAHYUNI,Kel.Bangetayu Wetan Rt.01/02 Kec.Genuk SMG 11 L9
Hilang STNK H-5049-VQ A/n Dherta Monika Vijsma, Jl.Nongkosawit RT.1/1 Gg.Pati Smg. 085868672094 SMG 11 L9
Hilang STNK H-5265-WR,AN: WAWAN SETIAWAN,Jl.Kepodang Utara IV/25 Pucung Rt.8/12 Pudak Payung SMG 11 L9
HILANG STNK H-5731-AHW,AN: FITRI RUBIANTI,Podorejo Rt.02/10 Kel. Podorejo,Kec.Ngaliyan Kota Smg SMG 11 L9
HILANG STNK H-4087-BDG,AN: ADI YULIYANTO,Jl.Karanggawang Barat Rt.15/14 Kel.Tandang, Kec.Tembalang SMG 11 L9
Hilang STNK Spm honda H-3914TZ an.Ida Fatimah. Hub: Aspol Sendang Mulyo Blok I-2 Semarang SMG 11 L9
Savitri Canopy, PGR,Balkon, RTangga F.GATE. PH: 354187408566511117 SMG 11 L9
PSG&Service Kusen Alm,Folding Gate, Etalase.Tunas Mekar Ph:8316409 SMG SMG 11 L9
SPECIAL CANOPY,BALKON, PGR,FGATE Bj.Ringan,Kusen Alumn,Konstruksi (024)-76740494 / WA:085100103473 SMG 11 L9
PRAKTIS SPESIAL CANOPI, F.GATE, Pagar,K.Almn,TPutar.Jl.Gajah Raya No.128C(024)6710938 DpnIndomaret SMG 11 L9
Jual SCAFOLDING BARU Jl.Industri 24 No.628 LIK Kaligawe Smg 087800040888 / 024-6580990 SMG 11 L9
ADITCON JAYAPagarBetonTrima Psg+ Jual Paling Murah & Jasa Konstruksi Bangunan Rumah & Gedung 085201214135 SMG 11 L9
- KENDARAAN SEWA BUS NUGROHO AC/Non AC/Ekonomis 59/50/40/38/31 Seat Th`2016 Melayani Tour Jl. Kawi I/13 Smg Ph (024) 8318454-8504071-70286647. SMG 11 L9
SURABAYA TAXI 0813 2577 0577 / 024-831 3131 New Innova,Innova Reborn,Avanza G,Fortuner SMG 11 L9
Shiro Rent Menyewakan: Hiace comuter new,Avanza,Xenia.Hub: 08122515810 / 024-76403968 SMG 11 L9
- MAKANAN/MINUMAN Kursus roti Bluder super lembut coklat, kismis, ayam bisa untuk usaha. Rabu,13/12.Pukul 10 WIB .Kontribusi Rp. 200.000. Daftar (085742267411) SMG 11 L9
- SERVIS (PANGGILAN) -
BTH DANA CPT,5MntCair,Tnp Survey Jam:Sertif& BPKB.KSP. Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D - 08112792095 SMG 11 L9
PROSES Cepat Bpkb R2/4, Tnp BI Cek Dibantu Sampai Cair,bs TO,bs Tnp Ttd Pnjmin. Yohana Tlp/WA: 085747453982 BTH MODAL Jaminan BPKB Roda 2, Proses Cepat,BPKB Aman, Pinjaman Max,Tnp Pot. Hub:Adi.081805885669 SMG 11 L9
GADAI SMART PHONE, LAPTOP, EMAS LCD/LED TV,MOTOR & MOBIL (Leasing OK) Hub:085 7415 77716 SMG 11 L9
Pak Gun Garasi Langsung Jadi Ahlinya Kulkas (1/2 Pintu Sgl Merk) Showcese, Dispenser,Mesin Cuci 2tabung,kompor Gas.024 3522118 & 085786812587 081326250193 Dikerjakan Ditempat Hari Libur Buka,Jl.Pemuda Semarang SMG 11 L9
SERV KILAT 24jam Semua jenis/ merk Alat Pendingin, Kulkas, AC, M Cuci, Jet Pump,P.Air,Dispencer,W Heater,Pemanas air Tenaga Matahari, Inst.Pipa Air, Jasa Sumur Bor. L/D Kota Lsg Jadi, Jl. Dr Cipto 0243584788 - 085100991292
SMG 11 L9
PAK NO..... 6717399.P.Air,M.Cuci, W.Heater,K.Gas,Klks 2Pt,AC,Instalasi Pipa,Buat Sumur Bor, J.Pump,dll,Libur Buka,Lsg Jadi-24 Jam.085101903277
- SUMUR/WC -
DIBELI:TV,KULKAS,AC,MSN CUCI & Alat Rumah Tangga atau Rosok Sgl Kondisi.Hub:085100540051/SMS SMG 11 L9
CCTV HD PlatNo Kelihatan Wajah Jelas Garansi 3th.CCTV GAMMA Jl.Gajahmada 180A. Smg T.8413232/8414433 SMG 11 L9
SMG 11 L9
ARGA JAYAAhli Atasi,WC,Saluran Air Mampet,Garansi Tanpa Bongkar Hub: 7621708 / 082 133 888 663 SMG 11 L9
PINDAH RUMAH/BOSAN DGN BARANG Anda Hub: BaBeKu Telp. 8417629 Dibeli Semua Barang Bekas Anda Banyak Barang Datang SMG 11 L9
RIDHO GORDYN TERIMA PESANAN: Gordyn,Sprai,Wallpaper.Pasar Bulu Semarang. Hub:085101372008
SMG 11 L9
ACCU Mobil Anda Telp Kami Antar NS40Z=350rb,N50Z=460rb,N70=5 90rb Smg Indah E2/12A. Hub:08122912629 SMG 11 L9
DCM Persewaan Tenda Dan Alat Pesta,Siap Melayani Dgn Senang Hati Hub: 0811 2714 632 / (024)3587188 SMG 11 L9
DOCTOR HOUSE AHLI SALON KAMAR Mandi & Pertukangan U/Rumah Anda Hub: 7463384. (WA):081 3393 93995 SMG 11 L9
DIBELI TINGGI,SGL BARANG BEKAS, Mebel,Parabola,AC,Mobil Dongkrok Hub: 085799868570/ d258dda7
SMG 11 L9
Asisten Apoteker(AA)/D3 Farmasi Berijazah,Dom.SMG,Kerja Shift,ke PT.”SMS”,Jl.Semarang Indah B2/9 SMG 11 L9
Dibutuhkan tenaga wanita untuk pijat lulur. Silahkan menghubungi: 89620000100 SMG 11 L9
- FOTOKOPI MESINFOTOCOPY exUSA,Hrg Grosir Sedia:Part&Toner 110rb/kg, IR56000/5-6020=28jt,IRA6255-65=25jt IRA6055-65=25jt,IR3235-45=10jt. CV. GLOBAL. Jl. Dr. Angka.No.1 Purwokerto.Telp.0281-627677 atau HP.0857 8690 5555, 0819 8555 26
SMG 11 L9
SMG 11 L9
D.XENIA Li`2007 SILVER,ORISINIL Orisinil,Terawat,P.Steering,P.Window, 81Jt Hub: 085 100 188 411
SMG 11 L9
BU CPT MOBILIO S`16 AC Dbl, Digital,NewMdlDashboard,No B Pribadi PjkPjg,Htam,140jtNg085325377770 SMG 11 L9
All New Accord VTiL 2014/2013 Hitam.Hartono Motor, Sriwijaya 20. (087700 222 180) SMG 11 L9
DICARI TENAGA Ahli Tukang Jok Sofa /Belum Ahli Yang Ingin Kerja Serius Hub:081326522429 & 085640569822
DIBUTUHKANSEGERA ADMIN KEUANGAN Wanita, Trampil Komputer Paham Pajak Lamaran Ke:Nangka Selatan 45 Smg SMG 11 L9
BUTUH DRIVER,SIM B1, Bersedia Luar Kota,Max 30Th. Lam Lkp:KIC Blok 23.A No.3 Smg 0811 270 9801
BTH:KURIR MOBIL SIM A/B area SMG CUSTOMER SERVICE/SALES COUNTER/ EDP min.SMA P/W, max.30th.PAHALA EXPRESS, Jl.Siliwangi 476F Smg SMG 11 L9
1.Admin wanita bs pajak.pglmn 2.Tkng las/mekanik elektro. STM.Jujur, Mau kerja keras. Kirim lamaran ke jln Fatmawati 1a Selatan RSUD kota Smg. SMG 11 L9
DIBTHKAN:TENAGA PRIA 2040Thn, Kuat,Berkarakter baik,mau bertempat tingal DiLokasi Kerja di daerah Salatiga.Hub:081227113199
SMG 11 L9
SALES MARKETING u/Produk Beton (Beton Pra Cetak,Beton, Paving, Bata Ringan). Lmr Krm ke Tromol Pos 816 SM/SMG 50008 Kode SLS
SMG 11 L9
Mercy CLA 200 Th\rquote 2015 AMG, Km:4Rb Kondisi Barang Nyaris Baru, Hubungi Segera: 081 2265 0567 SMG 11 L9
SMG 11 L9
DCARIKARYAWAN BAGIAN PRA CETAK diut.kan llsn SMK Grafika, P/W Lmr Lsg:Pusponjolo Tgh Ry 1 Smg SMG 11 L9
DIBTHKAN:KASIR & JUICER.Lmr Krm Ke:Medoho Raya I/92F Di RM.Kedai Sambal Sereh Smg,Jam.11.00-21.00 SMG 11 L9
DICARI:WANITA SINGLE, SMK/SMA, SIM C,Sekitar Thamrin U/Serabutan Counter JNE.Hub: 08886571320 SMG 11 L9
Dicari Krwyti u/ Kasir Toko, Cewek dibwh 35th,Lls SMA,Cerdas,Jujur, Lamaran ke: R.Patah 155A SMG SMG 11 L9
SMG 11 L9
Anda cari Guru/tmpt Les?”Rumah Les” terpercaya Dinar Elok A8 no.1 Meteseh SMG, 081289569473 / 024-76401799
JL CPT PAJERO SPORT EXCEED A/T` 09/10,Abu2 Met,Km Rndh,E Cirebon Pjk Hidup,225jt Nego-08122920252 SMG 11 L9
MITSUBISHI PUSAT TSS DP 2Jtan, L300 DP 5Jt-an, Xpander DP 29Jt-an Hub:Andre. 0813 9210 5599 SMG 11 L9
Mitsubishi L300 Box Victory 2011 (H)Perorangan,Istimewa,Tangan I Puri Executive A1/65.085328331111
MBAH MAN -ahli pelet-bikin sidia tergila2 pd anda-manut pd anda puter giling-pelaris-pisahkan WIL/PIL- Hub : 085 64100 7838
SMG 11 L9
GENSET PERKINS BARU 9-2000 KVA Spaerparts, Service & Rental. Hub: CV Perkindo Nusantara Kaw. Industri Terboyo Blok B No.9 Ph.0246590102 / 6584192 / 6584193
SMG 11 L9
TERIMA PIJAT Panggilan/Ditempat Tenaga/Khusus Pria,Mas Hariyadi WA: 089614405947 & 085281942576 SMG 11 L9
EXIST EX GRAHA VIT. Shiatsu & Reflexi.KM Dlm/Jam 60Rb. Jl.Ruko Jurnatan A17 (Bubaan) Ph.3545618 SMG 11 L9
AYU RISTAVARA PROFESIONAL Cantik, Sabar, Ramah, Ada Tempat PIN BB: DC4A21A7 SMG 11 L9
SMG 11 L9
TANAH BROTOJOYO Lebar Muka 55m Pjg 25m cocok Ruko(081295906033) SMG 11 L9
TANAH KIC Gatsu 900m, 1250m, 1400m, 2000m. Hub:0813 9373 4160 SMG 11 L9
JL:TNH Ls.+/-2Ha di Mangunharjo Cocok u/Perumahan.081 2280 11123 SMG 11 L9
JUAL TNH GONDANG BARAT V UNDIP HM Luas:632m Hub:0813 26123 999
SMG 11 L9
JUKE RX A/T`11(AB)Merah,Knci Serep/Bk Manual Lkp.Terano Kingsroad `03 Antik, KM 11rb. Hub: 081 228 09028 SMG 11 L9
GRAND LIVINA XV MATIC SILVER Th`2010 Orisinil, Terawat, 105Jt Hub: 085 100 188 411 SMG 11 L9
New X-Trail 2,5 XT.XTronic Th`2008 Velg R`20,Hitam,Istimewa,AN:Sendiri. Hub: 081390246009 (Harga Nego) SMG 11 L9
- SUZUKI New Ertiga GL16/15 Merah Mtlk, H tg1,antik Km 10rb,bs bntu kredit Dp 35.5jt.Hub:085 100 123 747 SMG 11 L9
S.Karimun Estilo`11, 65Jt, brg simp, istw,bs krd,4-5th,Dp ringan 0813 9307 2737 (no SMS)/024-7617575 SMG 11 L9
Swift GX`14 Hitam manual Ertiga GL`16 abu2 & putih matic Hub:Mario - 081 9011 87558 SMG 11 L9
Jual/Kontrak Rmh Baru 2Lt 150/130, 3Kt, Fas Lgkp,View Jl.Grafika Banyumanik Hub:081326088820 SMG 11 L9
DIJUAL MURAH 600 JUTA.SIAPA CPT Dpt,Rmh Ketileng Indah J,Uk 4x60 Full Bang.Hub:081 6858 757 SMG 11 L9
DIJUAL MURAH SKL Rumah 2Lt, Bang Baru+Perabot,Jl.Ulin Utr I.Lt84/ Lb168m2 Banyumanik. 081905102878 SMG 11 L9
Djual Rmh Kost Baru Proses Finishing 20Kmr Smua Kmd Dlm Unnes Sekaran Blk Fak.Teknik / F.OK. 081225676709 SMG 11 L9
DIJUAL Rumah HM 544m2 Jl.Gemah Raya 1 RT.02/RW 05 Pedurungan, Hub.08157661912 SMG 11 L9
DIJUAL Apartment Louis Kienne Jl. A. Yani, hadap Simpang 5 Hub: 0812 2974 8598 SMG 11 L9
Jual Cepat Rumah Candi Jl.Siblat Semarang, Ls:948/450m2 Rmh Lama, SHM. Lihat Janji 0818761697 (TP) SMG 11 L9
- TOYOTA ALPHARD H2013/2012 PUTIH An.Sdri 435Jt/Nego :081354581592 SMG 11 L9
Innova Diesel type G 2009, KM 31 Rb Spt baru, Silver, Istimewa,195 jt nego, Hub: 085640579493 SMG 11 L9
INNOVA`2005 V Matic 125Jt,Istw Full Audio,TV,DustPack.Jati Raya Ruko C9 Banyumanik.082117700965 SMG 11 L9
New Altis , Triptonik 09/10 (AB) Hitam, 138 Jt, Orisinil,Puri Anjasmoro M 4/5 Hub : 081 666 6350 SMG 11 L9
Toyota Rush G 2012 Silver Plat H Manual,Istimewa Harga: 155jt Nego. Hub: 081226141848
JL RUMAH di TAMANSARI MAJAPAHIT Type 64 Jalan bisa Simpangan 3 Mobil, 575Jt Hub: 0878 3348 6191 SMG 11 L9
JUAL INDEN MURAH RUMAH Type 36 dekat TVRI Manyaran, 175Jt Cash Hub: 0878 3348 6191 SMG 11 L9
39O JUTA RUMAH BARU - 2KM TIDUR LT.98m - LB.45m - Sambiroto Hub: O877 4646 2288 SMG 11 L9
59O JUTA RUKO BARU Di Telogosari2 Lantai SHM Hub: O877 4646 2288 SMG 11 L9
MAJAPAHIT REGENCY Rumah 1OO% Baru, LT.136m,LB.1OOm 3 Kamar Tidur. Hub: O877 4646 2288 SMG 11 L9
Dijual Rumah LT.600m LB.450m 2 Lantai.Puri Anjasmoro Blok I Raya SMG. Hp. 085328331111
DIJUAL CEPAT:TANAH HM, Ls.2800m2 75% Sudah diurug, Jl.Raya Gubug- Godong. Hub: 0877 3166 7799 SMG 11 L9
DIJUAL TANAH HGB,Lt.450m2, Lokasi Di Semarang-Indah Blok C1 No.18 Hub: 024-8317571 SMG 11 L9
DIJUAL CEPAT TANAH SHM, Lt.297m2 Jl.Singa Timur I,Perum BPD II Smg Rp.2,8Jt/m/Nego, Hub:082220262272 SMG 11 L9
JUAL TANAH SHM Lt.2164m2, Di Wates-Ngaliyan Smg.Tanpa Perantara Hub:08122932806 & 024-7602356 SMG 11 L9
Jual Tanah di Jl.Untung Suropati Raya dekat Kwsn Industri uk.16 x 36m2 2,5jt/m. Hub: 082133728973 SMG 11 L9
THM 660m 330m/m4jt Jl.Gondang Jln 5m&415m 215m/m3,5jt nego TrtoAgg Jl 6m pvg SD alzhar Tblg08179503935 SMG 11 L9
SEED: Gatsu 1000;2000;3000; 5000 Muria 1500,Cakrawala600, KIW 5000 Siliwangi 4,4 Ha081325866909 SMG 11 L9
JUAL:TANAH HM Ls.269m2 Komplek Kost2an UNNES Ds.Patemon Gunungpati Smg. Hub: 0812 8761 9125 SMG 11 L9
JUAL:TANAH JL.MINTOJIWO RAYA 11 Luas.305m2,Lebar Depan 15m. Hub: 081 2280 11123 SMG 11 L9
KAV.MURAH PROSPEK CERAH 72,5 JT 120m2,Cek Lokasi Mijen, Pasti Tertarik, Invest Brlipat. 082135902225 SMG 11 L9
JUAL/BU Tanah HM,Lt.227m2, Jl.Dewi Sartika Timur XV & Lt.146m2,Jl.Dewi Sartika Barat Rt.6/3,Hp.085290913960 SMG 11 L9
SMG 11 L9
REPARASI Shockbreaker & Onderstel Benar2 Ahlinya & Berpengalaman Pak To,Dr Cipto 65 Ph:3583779 Smg
Di jual cepat RUKO, 2Lt, Tlogosari, Ramai buat usaha. H 1,1 M,T. Hub : 081 795 620 83
SMG 11 L9
SMG 11 L9
DJL RUMAH Kayu Jati Limasan 9x12 Cocok utk Restoran / R.Kost. 40Jt di Boyolali. Hub: 082243350818
Disewakan Rmh di Perum BRB Kudus 3 kamar tidur, 1 kamar mandi, Hub : 0813 2578 5155. SMG 11 L9
SMG 11 L9
KOLEKSI VELG VELG terbaru dari Work,Niche,Fuel. Hanya di Arvia Satu Lokasi Pnh Aksi.024-8412885 website: www.arviajaya.com
PROMO AKHR THN Rmh Baru Dipasar Ace Mijen,Lt.120/36m. DISCONT GEDE Hub: 081329023838 & 082220011334 SMG 11 L9
Jual Rmh Pesan Bangun,Mulawarman Tmblng Smg,T.45,Lt.Mulai 63m2,SHM 2KT,1KM,Mulai 295Jt.085747338894 SMG 11 L9
DIJUAL TANAH Jl.Panembahan Senopati LT300 Strategis,Tengah Kota Budi 081 325 866 909 SMG 11 L9
JUAL RMH HM, Lt/Lb:1450m2/200m2 Rp.4,5M,Ketileng Indah Raya 1 Smg Cocok Utk Usaha,Hub:087832787832
- BMW -
SMG 11 L9
BMW 320I 2013 Luxury Havana metalik matic Hub:Mario - 081 9011 87558 SMG 11 L9
SMG 11 L9
Dicari: sales TO pengalaman di consumer good dan atk kelontong. Lamaran ke cv santoso jaya jl taman flamboyan raya B10 no.16, Semarang.
SMG 11 L9
SMG 11 L9
- NISSAN -
SMG 11 L9
HOME INDUSTRI DEKAT AKPOL, Membutuhkan:Tenaga Wanita 20 30 Th, Terampil, Serabutan. Lamaran Ke: Jl.Tengger Selatan 12 Semarang
Disewakan Kantor @ 1,5jt/bln Virtual Office @ 300rb/bln Siliwangi & Peterongan Smg 3x4m,AC,Wifi,toilet 087870887888.IG:@ds_properties
JL.TNH HM ada Rmh+PLN Wonolopo Mijen Ls.680 Jln Dpn Aspal, mblMskLok 1,1jt/m. 08156555262 / 08112720303
SMG 11 L9
SMG 11 L9
Dicari Tenaga Kirim & Serabutan, Syrat:Laki2/Prmpuan Umur 20-35Th Pend min SMU/Sdrjt,Ijazah Asli. Lam Dtg ke Jl.Anggrek X/23 SMG
SMG 11 L9
SMG 11 L9
L300 PU/bokth 2012 tgn 1,Pol H mesin,casis bagus,terawat Hub: 085 100 168606
SMG 11 L9
TRI ARGA KENCANA - GENSET Jual-Service-Parts-Sewa- GENSET (024) 671-5384, 671-2178- GENSET
SMG 11 L9
RUKO 2 Lnt uk.5x20 Jl.Supriyadi B.21 Smg T:6720353- 081901900569
TRAPY VITALITAS PIJAT URUT ALA Minyak Bulus. Buka Setiap Hari. Hub: 081 2292 0168.
JUAL CEPAT,BU:RMH HM 3LT,LB.330 AC,Hiter,2200w,Grsi,diBanyumanik Jl. Aspal.085228269000/0818455538
SMG 11 L9
SMG 11 L9
Kont gudang+kantor,Lt1100,Lg 600m2 Jl.WR.Supratman 33 smg. Hub: 081325400575.
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
Deutz Genset Open&Silent type 10-500kVA 024.3519324-6 Trianabintang
SMG 11 L9
DIKONTRAKAN RUMAH Jl.Kedondong Dalam 8B no.11 Smg Hub.087800040888
BANGUNAN BARU 25X60m2 Tnp Sekat Jl.Pandanaran/Jl.DrCipto 176 Smg
JUAL BRANKAS CHUBB REKONDISI/ Second Uk.Tinggi 121 & 180 cm Hub: 024-6704353 / 08122869762 SMG 11 L9
Dikontrakan Rmh u/ Usaha/Gudang KualaMas Ry 39,PAM Listrik 3500, L240m2; 30Jt/th Nego.085100385858
SMG 11 L9
- MITSUBISHI -
SMG 11 L9
Dicari Marketing u/ mail Kerja fulltime Min SMA,Punya motor, Fas: Gaji Komisi Lam Lgs : BFit Jl. Hasanudin. No. 51
SMG 11 L9
Mau Lls Tes CPNS?IC Solusinya Bimb SKD Trlgkap diJateng dgn Sistem CAT BKN T.024-3569737 / 085659700671
- MERCEDEZ -
SMG 11 L9
DICARI Office Boy:Pria,Max 25th SMA.Lmrn ke Yamaha Mataram Sakti Jl.Raya Mijen 16 SMG.Up.Bp.Priyo
LIBUR? jangan buang waktu!Ayo Privat English Conversation / TOEFL / TOEIC/ IELTS Target 2bln Bisa 089622201476
SMG 11 L9
SMG 11 L9
Dicari Mrketing, Guide, Cashier, ACC Wanita max 30th,Ramah, Menarik, Rajin untuk DMZ Semarang. minat Hub: 0361-8496220, 024-86042889
SMG 11 L9
- MAZDA -
C200 CGi`2010ANTIK,PLAT H,AN Sendiri,Silver,Km11Rb-081 127 5303
SMG 11 L9
DisewakanGudang 1500m, bang±900m ada kantor, bbs Bnjir, Trnton Masuk Jl. Bangetayu Raya. T:082135807361 SMG 11 L9
PLG 11 L0
Jazz S 2013 Hitam manual 145jt nego Halus, dbl airbag, audio, Velg R16 Hub: 0816653553
SEED: Gud Gatsu LB.550;1000; 3000 Pemuda depan Paragon LT.500 LB.300 - Budi 0813 2586 6909
SEWA RUKO 3Lt LB.4,5x17 Parkir Luas,Listrik 2200W.PAM Jl. Gajahmada/Jl.Cemara-TEGAL 08122809944
BRIO,MOBILIO,BRV,DP 7JT.KREDITS/D 7TH.BUNGA 0% S/D 3TH. HUB HAFIZ 0852 27796464 HONDA BSB SMG
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
- HONDA -
SMG 11 L9
DIBUTUHKAN CPT: LLSN SD/SMP/ SMA Utk ABK Kapal Ikan, Gaji 3,9Jt/Bl Umur 20-30Th.Hub:081 905 102 878
PROMO Tdn5300=3,2Jt,UV=750rb, Oz=425rb,FltSS=950rb.Isi Ulang Lkp 15Jt. Hub: Simongan 28 Tlp:7604000
SMG 11 L9
CX9 AWD2010 & 2009 Hitam & Putih Biante 2013 (H) Putih,Full Ori HM, Sriwijaya 20(087 700 222 180)
SMG 11 L9
Hilang 2 STNK Motor H 5356 KW & H 2749 ZQ a/n Norma Aryani Hub. Norma Aryani Hp.081325330339
SMG 11 L9
- DAIHATSU -
SMG 11 L9
DCARI: KARYAWATI ADM RINGAN, SMA utk ditempatkan di Pati.Lamr Krm: Jl.Dr.Cipto 27C Smg (kode PM)
Hilang STNK SPM YAMAHA th 2010 warna merah no.pol K 3024 NT a.n:Noor Yadi. da:Papringan RT 04/RW. 01 kec. Kaliwungu Kudus
SMG 11 L9
Paket buka Usaha F.copy 17.5jt Gratis pelatihan usaha s/d mahir Konsul usaha syar`i 081390000135
SMG 11 L9
SMG 11 L9
HILANG STNK H-2315-APG,AN: MUHAMMAD ALI,Jl.Sendangmulyo RT.03 RW.02 Tembalang Smg
CAPTIVA DSL Facelift`11/13 (AB) Htm,Istw Skl,Trawat.081291827835
Dbthkn Sgr: Sales TO Area SMG, Adm Driver.Masin2 minSMA.Krm: PT.ISMI JAYA,Terboyo Raya 9 Blok C-1 SMG
Cuci sofa, karpet,sp.bad.Poles marmer granit, kayu, traso, u/ kantor, pabrik, R.tangga. Hub: 082136243293 (wa)
Dibeli Brg Bekas Anda dgn Harga Tinggi,Meubel,Elektronik,Besi Tua Kertas dll. 0853311488899
SMG 11 L9
ZEBRA KURAS WC Di Jamin Bersih & Puas.Cakrawala Timur No.18 Smg Telp. (024) 7609683 / 7601651
SMG 11 L9
SMG 11 L9
- SIUP/NPWP/TDP/TDR -
SMG 11 L9
PERMATA SPRINGBED :SERVCIE Di Tempat Anda 1 Hari Jadi,Hub:081575201388
DIBELI semua barang yg Berbau bekas Semua-Nya Mau,Mebel, Mobil,Sepeda, Kayu, Besi, Elektronik. 0816695295.WA
SMG 11 L9
NPWP,SIUP,TDP,CV,PT KRK,IMB, HO, Merk,Visa,Akte-Akte,Dll. Cari Jodoh Om Oen:0813 9046 4850
SMG 11 L9
Dibutuhkan Tukang Jahit & Pola Laki2 ke Anne Avantie Jl.Kalimas Barat A3 no.5 Semarang
BTH SGR: D3 Arsitek,Pria, Single Max.28th.Lamaran: PT.TEKNIK PRIMA Jl.Imam Bonjol 176 Ruko 7 Semarang Phone: 024-3582374, 081390232711
SMG 11 L9
SMG 11 L9
PAK MAN PH.6709281/ 085103069700 JPump,P.Air,MCuci, W.Heater,K.Gas AC, Kulkas,Kuras Sumur,Buat Sumur Bor&Instalasi Pipa Air Dll.24Jam
SMG 11 L9
Dicari CustomerService,Pria max.35th SLTA,Kend.Sendiri.Kirim ke: PT.DP Jl.Puri Anjasmoro Raya DD I/12A Smg
SMG 11 L9
Lampu Hias Gantung,Tmn,Sorotdown Light, Lokal, Taiwan, Japan, Wijaya Crystal Mt.Haryono 459 Ph:8316459
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
PATEN Merek, Desain, CV, PT, Apps. KHKI 546-2011. PT. Dream ID 085100334999 -WA 081615403999
DS Residences, 5 lokasi strategis di Smg,Kost:Harian/bln/thnan AC, Wifi, TV cable,Kulkas,Laundry Toilet dlm. Mulai 1,7 Jt 087870887888. IG:@ds_properties
SMG 11 L9
- PERIJINAN -
JOB PABRIK JEPANG, AUSTRALIA, Malaysia. Proses Cepat, Pasti Berangkat. Hub: 0823 2476 2386
SMG 11 L9
Toko AKI MENYANAN UNGARAN Mlyn Pengiriman.Tersedia Berbagai Mcm Aki Basah/Kering.Aki Mbl/Mtr/UPS Bisa TT.Jl.Gatot Subroto 77(Sblh BCA,Dpn Pasar Ungrn)Telp.6926977
Bangun Rumah (material & tenaga kerja) mulai 1,5jt/m.Facebook: Bangun Rumah.089669320525
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
SMG 11 L9
RSX.jasa pengiriman barang, tujuan: Sumatra, Kalimantan, NTT, NTB, Ma-luku, Sulawesi,Papua. 02476434899
Dibthkn: 2 orang P/W,S1,Punya Motor utk dipekerjakan di Perguruan Tinggi. Kirim Lamaran &CV ke Jl Kimangunsarkoro No 8 Smg. Plg lambat 18 Des.
SMG 11 L9
- TOUR/TRAVEL -
SPECIALIS Kebocoran Rumah, Gedung,Kantor,Kamar Mandi,dll Garansi 3 Bulan.Hub.081327768893
SMG 11 L9
DBTHKAN:GURU Kelas, Lulusan PGSD Kirim Lamaran Ke: SD “AL IRSYAD” Jl.Petek 82 Smg,Ph.024-86400666
SMG 11 L9
SMG 11 L9
- PENGIRIMAN BARANG -
SMG 11 L9
PANDAWA RENT CAR Menyewakan HiAce dan Innova 0813 6497 3840 / 0878 3287 7555
- JASA PROPERTY -
SMG 11 L9
HILANG STNKSPM HONDA 2016 K-3891-IK AN.JUHARIYAH DS.TUMPANG KRASAK RT.01/05 JATI KUDUS
SMG 11 L9
SMG 11 L9
GAMBAR RUMAH Detail + 3 Dimensi + RAB 800Rb Hub: 085 329 004 433
SMG 11 L9
SEWA BUS PARIWISATA AC/ NON AC 27,31,35,39,55 Seat, SEWA Non AC Dpt AC Ekonomi, Hub. 024-6718303/0851 0911 2889/0851 0044 5558
OM OEN BALI TOUR. 23 sd 27/122017.Hotel 3-.All In 1,5Jt. Hub: Om Oen 0813 9046 4850
DOCTOR HOUSE AHLI SALON KAMAR Mandi & Pertukangan U/Rumah Anda Hub: 7463384. (WA):081 3393 93995
HILANG STNKspm Yamaha Mio 2005 K-2513-ZB.A/n.Titiek Soedjati Ds. Jepangpakis RT4/6 Jati-Kudus
Asisten Apoteker(AA)/D3 Farmasi Berijazah,Dom.SMG,Kerja Shift,ke Apotek “SMS”,Jl.Ki Mangunsarkoro 41 (Kapuran) SEMARANG
- CHEVROLET CAPTIVA DSL AWD `10/11,AT, Tgn1 ServisRecord,IstwSkl. 08164886633 SMG 11 L9
PELATIHAN CARI DOLLAR Pakai Hp Android / Laptop Tanpa Modal. Hasil Tiap Hari, Kerja Cuma 5 menit Setiap Hari. Syarat Pny Kartu Kredit. Biaya 250 ribu. Tiap Hari Buka Jam 09.00 - 20.00. Hub: 089506271628 SMG 11 L9
Muradi I, Ls574/300, HM, akses tol/ bandara,Jln lebar, dkt sekolah krngturi/ Nasima / AlAzhr.Hub : 08112886686 SMG 11 L9
JUAL:RMH KUALA MAS BRT 3 No.114 HM, Lt.120 Lb.140,2KM,4KT,1Carpot Hub:0815 7890 4494 -087845617488 SMG 11 L9
Dijual Rmh&Toko Ltb325m Lebr Dpn 12m Jl.Dr Wahidin Ry dkt Htl Nirwana Cck u Ush. Pekalongan 08179503935TP SMG 11 L9
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Angin Ribut Terjang Gunungrowo PATI- Hujan deras yang terjadi pada Minggu (10/12) kemarin turut membawa bencana. Sejumlah warung dan rumah di kawasan wisata Gunungrowo mengalami kerusakan akibat diterjang angin puting beliung. Bahkan sejumlah gazebo dari bambu yang digunakan untuk fasilitas warung makan di sekitaran kompleks wisata itu nampak berantakan usai diterjang angin kencang tersebut. Bahkan beberapa diantaranya ada yang sampai terbalik hingga ke akses jalan. Atap rumah milik warga setem pat juga roboh dan menimpa kendaraan truk yang diparkirkan di bawahnya. Tak hanya itu sejumlah pohon juga bertumbangan. Beruntung warga sekitar dibantu tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati serta Satuan Sabhara Polres Pati turut membantu proses evakuasinya. Warga dan relawan itu nampak berjibaku membersihkan ranting dan dahan pohon yang patah menghalangi jalan. Mereka terlihat memotong ranting itu dengan gergaji dan alat seadanya lainnya. Kepala BPBD Kabupaten Pati Sanusi Siswoyo mengamini adanya kejadian bencana angin puting beliung. Kejadian tersebut terjadi di Desa Sitiluhur turut RT1/RW2, Kecamatan Gembong sekitar pukul 13.00 Minggu (10/12) kemarin. ‘’Rumah yang atapnya mengalami kerusakan itu diketahui milik Pardini. Beruntung kejadian itu tak sampai menelan korban jiwa lantaran kerusakan terjadi di atap bagian garasi dan teras rumah,’’ terang Sanusi, kemarin.
n Waspada Atas kejadian itu, pihaknya selalu mengimbau agar masyarakat dapat tetap waspada terkait datangnya cuaca ekstreem. Terlebih beberapa waktu terakhir ini curah hujan terpan tau mengalami kenaikan. Angin puting beliung tidak bisa
diprediksi pemetaan daerah kerawanannya. Oleh karenanya masyarakat perlu lebih waspada dan berhati-hati. Saat berada di perjalanan pun diharapkan tidak berlindung di pohon besar atau yang berusia tua. Karena dikhawatirkan terjadi pohon tumbang, ujarnya.n SMNetwork/dwa
EVAKUASI : Sejumlah warga dibantu relawan nampak mengevakuasi dan membersihkan sisa kerusakan akibat angin puting beliung di Waduk Gunungrowo, kemarin. n Foto : Beni Dewa/SMNetwork
Pertumbuhan Ekonomi Blora Ranking 2 Nasional BLORA- Senin (11/12) hari ini, Kabupaten Blora memasuki usianya yang ke-268. Kabar terbaru, Presiden Jokowi mengumumkan bahwa Blora kabupaten terbaik kedua di Indonesia dalam hal pertumbuhan/peningkatan ekonomi rakyat. Kabupaten Blora mengalami kemajuan signifikan sebagai daerah penghasil minyak dan gas bumi (migas), setelah beroperasionalnya Central Processing Plant (CCP) Gundih di Sumber, Kecamatan Kradenan, Blora, dialirkan PGN ke PLTG Tambaklorok Semarang Sektor pertanian juga berkembang positif. Tidak hanya hasil tanaman pangan (padi) yang surplus dalam dua tahun terakhir, bahkan bisa dikatakan melimpah, kenyataannya Bulog harus mengirim beras Blora ke provinsi lain di Indonesia. Demikian juga dengan petani tebu. Pasca pabrik gula (PG) Blora milik swasta diakuisi Bulog menjadi PT Gendhis Multi Manis (PT GMM Bulog), pendapatan/kesejahteraan petani tebu terus menggeliat. Dalam musim giling 2017 PG Blora mencatat prestasi bagus. Selain rendemen terbaik diantara PG di Jateng kisaran 7,7 hingga 7,8 persen, PG itu berhasil menggiling lebih dari 420.000 ton tebu rakyat. Selain itu, PG yang memulai giling perdana pada 1 Mei 2017 itu, berhasil memproduksi gula putih, bersih, segar lebih dari 32.500 ton yang dipasarkan pihak Bulog, produksinya meningkat hampir 100 persen dibanding tahun-tahun-tahun sebelumnya. Tidak hanya fasilitas perkantoran, kini fokus pembangunan ada pada infrastruktur jalan/jembatan, pusat perekonomian rakyat, pertanian, dan tempat pelayanan publik yang kini mulai semakin tampak nyata. n K9-Tj
TEBU RAKYAT : PG Blora milik PT GMM Bulog di Desa Tinapan, Kecamatan Todanan, Blora, menerima dan memproses semua tebu rakyat yang masuk ke PG plat merah itu. n Foto : Wahono-T
Ratusan Santri Ikuti Gelar Kirab Ulama Nusantara PATI- Kirab yang digelar ratusan santri di Desa Trimulyo, Kecama tan Kayen, Pati Minggu (10/12) kemarin terlihat cukup berbeda. Bila biasanya kirab banyak yang digelar dengan mengarak hasil bumi, namun kirab di Desa Trimulyo itu justru memilih tema Ulama Nusantara. Dalam rangkaian kirab itu terlihat para peserta nampak mengenakan berbagai macam busana Muslim. Tak hanya itu sejumlah peserta juga nampak membawa poster kiai-kiai sepuh dari seluruh penjuru di Indo -
ULAMA : Sejumlah peserta kirab saat membawa poster ulama nusantara dalam kirab yang digelar di Desa Trimulyo, Kecamatan Kayen kemarin. n Foto : Beni Dewa/SMNetwork
nesia. Kirab itu sendiri sengaja ditonjolkan budaya lokal berbasis pesantren. Pasalnya kirab tersebut memang sengaja digelar sebagai peringatan haul kyai Zuhdi Abdul Manan. Sedikitnya ada seratusan santri pondok pesantren Roddotul Tholibi yang ikut serta dalam kirab tersebut. Dalam arak-arakan tersebut, para santri juga membentangkan berbagai spanduk dan poster layaknya para pengunjukrasa. Namun unjukrasa yang mereka usung adalah rasa suka cita serta mengingatkan pentingnya mengenang jasa para tokoh ulama.Setelah menyampaikan pesan moral kemudian para santri ini mengelilingi desa dan menyanyikan lagu-lagu Islam. Ketua pelaksana kirab,Agus Minan mengatakan kirab budaya lokal berbasis pesantren ini salah
Polres Blora Bantu Balita Hydrocephallus & Janda Miskin Saptono dengan didampingi Ketua Bhayangkari Puteri Saptono, sejulah perwira dan anggota Polres menjenguk balita Yemima Fara Natalia, warga Desa Pengkolrejo, Kecamatan Ngawen, Blora. “Kami menaruk empati, bersilahturhami, dan memberi semangat kepada kedua orang tua Yemima, mendoakan agar cepat sembuh,” jelas AKBP Saptono SIK MH.Untuk kegia- tan itu, Kapolres mmeberi bantuan kepada ibu Yemema, anak satuJENGUK BALITA : Kapolres AKBP Saptono didampingi Ketua Bhayangkari Polres Blora Puteri Saptono, saat menjenguk balita penderita hydrocepalus Yemima Fara Natalia, baru-baru ini. n Foto : Wahono-Tj BLORA–Anggota Polres Blora melakukan bakti sosial menyan tuni balita penderita hydrochepallus dan janda miskin. “Dalam berbagai kesem patan, kami berusaha untuk menggalang silahturahmi, dan membantu warga yang sedang susah,” ungkap Kapolres Blorta AKBP Saptono, Minggu (10/12). Silahturahmi terakhir yang dilakukannya bersama anggota serta Bhayangkari, adalah menjenguk balita penderita hydrocephallus (pembesaran pada kepala), dan Aminah (45), ibu rumah tangga janda miskin dengan delapan anak. Dipimpin Kapolres AKBP
satunya pa- sutri Partono (30)Rahayu Widasari (22), dari dana potongan zakat profesi anggota Polres Blora. “Bantuan diambil 2,5 persen dari zakat profesi anggota Polres, selanjutnya disalurkan untuk warga yang benar-benar membutuhkan,” terangnya. Dari rumah Partono-Rahayu Widasari, Kapolres dan rombngan menuju rumah janda
dengan pekerjaan serabutan dan dalam kesehariannya kondisi ekonominya kurang mam pu dengan delapan anak kan dung. Aminah (45), seorang janda yang hidup dibawah garis kemiskinan itu harus berjuang sendiri menghidupi kedelapan anaknya, setelah suamninya meninggal dunia 2016 karena sakit paru-paru. n K9-Tj
satu wujud dalam memperingati haul kiyai Zuhdi Abdul Manan yang merupakan salah satu tokoh ulama didesa tersebut. Diharapkan dengan kirab itu mereka bisa menyampaikan pesan moral kepada masyarakat,agar tidak melupakan integrasi nilai budaya terhadap anak didik. ‘’Kirab juga untuk menyampaikan pesan moral kepada masyarakat agar tidak melupakan integrasi budaya yang sudah terntanam sejak zaman nenek mo- yang kita dulu,’’ kata dia. Dengan beraneka ragam masyarakat desa setempat juga turut andil dalam memperingati kegiatan tersebut, mulai dari berpakai adat jawa,sebagian pula menampilkan kesenian musik tradisional yang dimiliki para santri didesa tersebut.n SMNetwork/dwa
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Jambret Rp 30 Juta Dibekuk MAGELANG- Wahyu Widayat ( 31) warga Kampung Bancaan Timur, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga yang pernah masuk bui di lembaga pemasyarakatan Salatiga, kembali harus berurusan dengan polisi, karena tertangkap setelah melakukan tindak pidana penjambretan di Kota Magelang. “ Tersangka melakukan penjam bretan terhadap Endang Lestari ( 50) warga Jalan Beringin II, Kelurahan Tidar Selatan, Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang dan berhasil membawa kabur uang sebesar Rp 30 juta dari korbannya,”kata Wakapolres Magelang Kota, Kompol Prayudha Wiratmoko, kemarin. Prayudha mengatakan, keja dian tersebut bermula ketika korban hendak pulang dari tokonya di Jalan Beringin 2 Kota Magelang , dan saat hendak naik sepeda motor ,ia menaruh tas yang berisis uang Rp 30 juta dan sebuah telepon pintar di depan jok sepeda motornya. Namun, korban yang belum sempat menjalankan sepeda motornya, tiba-tiba didekati tersangka yang meme petnya dan langsung mengambil tas milik korban . Setelah berhasil mengondol tas korban, pelaku langsung melarikan diri dan kabur menuju ke arah Jalan Soekarno Hatta Magelang.Atas kejadian itu, korban langsung melaporkan diri kejadian tersebut ke petugas di Polres Magelang Kota. “Setelah mendapat laporan itu, kami langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyeldikan,” ujarnya. Selain meminta keterangan terhadap korban dan beberapa saksi, polisi juga mendapatkan ciri-ciri pelaku berdasarkan dari rekaman kamera pengin-
tai yang ada di toko tersebut. Akhirnya, dalam waktu sepekan, aparat berhasil menangkap pelaku di rumah pelaku Kampung Bancaan Timur, Kelurahan Sidorejo, Kota Salatiga. Dan mengamankan, sejum lah barang bukti, seperti uang hasil sisa jambret dan kendaraan yang digunakan pelaku. “ Dari uang sebesar Rp 30 juta, hasil kejahatan tersebut ha nya tersisa Rp 21.1550.000,”imbuhnya. Menurutnya, dari hasil penyidikan tersangka mengaku merencanakan terlebih dahulu aksinya di rumahnya dan mengincar korban di Kota Magelang.. “ Dalam penyidikan tersebut, tersangka merupakan seorang residivis dan pernah mendekam di lapas Salatiga pada tahun 2015 lalu , karena kasus pencurian dan pernah menjalani pidana hukuman selama tiga bulan,”katanya. n Direncanakan Sementara itu, pelaku Wahyu mengaku baru pertama ini berbuat kriminal di Kota Magelang. Dan , aksinya tersebut telah direncanakan dari rumah . Selain itu, dirinya dalam mencari sasaran terlebih dulu berputar-putar keliling Kota Magelang. Dalam pengkuannya,setelah berhasil menjambret, tas milik korban dibuangnya di jembatan Kali Elo Magelang dan uangnya digunakan untuk berfoya-foya.n Ias-Tj
BARANG BUKTI : Wakapolres Magelang Kota , Kompol Prayudha Wiratmoko menunjukan barang bukti telepon pintar hasil kejahatan yang dilakukan tersangka Wahyu Widayat. n Foto : Widiyas Cahyono-Tj
Bupati Magelang Serahkan Tiga Raperda kepada DPRD
MIMBAR DPRD MAGELANG- Bupati Magelang, Zaenal Arifin SIP, menyrahkan tiga (3) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) kepada DPRD Kabupaten Magelang, yakni Raperda Penyertaan Modal Pemerintah Kabupaten Magelang pada Perseroan Terba tas Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah, Raperda Pengelolaan Ba- DISERAHKAN : Bupati Magelang, Zaenal Arifin SIP, menyerahkan tiga Raperda kepada DPRD rang Milik Daerah, dan diterima Wakil Ketua DPRD Drs Soeharno, didampingi Yogyo Susaptoyono dan Drs Soenarno, pada Raperda Perubahan atas rapat paripurna DPRD. n Foto : Ali Subchi-Tj Peninjauan kembali renPeraturan Daerah Kabupa- 2014 tentang Rencana Tata san serta keserasian antar ten Magelang Nomor 5 Ruang Kawasan Taman sektor, alat untuk mengalo- cana tata ruang dapat rekomenkasikan inves tasi yang menghasilkan Tahun 2011 tentang Renca- Nasional Gunung Merapi. Dalam kedua Peraturan dilakukan pemerin tah, dasi berupa rencana tata na Tata Ruang Wilayah ruang yang ada dapat tetap (RTRW) Kabupaten Mage- Presiden tersebut, bahwa masyarakat dan swasta. Pedoman untuk berlaku sesuai dengan masa dengan berlakunya Peralang Tahun 2010-2030. Ketiga Raperda tersebut, turan Presiden ini, Peratu- penyusunan rencana rinci berlakunya atau rencana diterima unsur pimpinan ran Daerah tentang Renca- tata ruang, dasar pengen- tata ruang yang ada perlu DPRD Kabupaten Mage- na Tata Ruang Wilayah Pro- dalian pemanfaatan ruang, direvisi. Kegiatan penataan ruang lang dalam agenda rapat vinsi, Peraturan Daerah ten serta sebagai dasar pembeperpurna DPRD, Senin tang Rencana Tata Ruang rian izin lokasi pembangu- di Kabupaten Magelang (4/12) kemarin. Rapat Wilayah Kabupaten, dan nan. Sedang mekanisme saat ini, berlandaskan Perparipurna dipimpin Wakil Peraturan Daerah tentang revisi rencana tata ruang, da Kabupaten Magelang No Ketua DPRD Drs Soeharno, Rencana Rinci Tata Ruang telah diatur dalam Undang- mor 5 tahun 2011 tentang didam- pingi Wakil Ketua beserta Peraturan Zonasi Undang Nomor 26 Tahun RTRW Kabupaten Magetentang Penataan lang Tahun 2010-2030. PerYogyo Susaptoyono dan yang bertentangan dengan 2017 Drs Soenarno, dihadiri ang- Peraturan Presiden ini, ha- Ruang dan Peraturan Peme- da ini secara umum merintah Nomor 15 Tahun muat materi tentang tujuan, gota DPRD dan pejabat di rus disesuaikan. Pada saat revisi, Peratu- 2010 tentang Penyeleng- ga- kebijakan, dan strategi pelingkungan Pemerintah Kanataan ruang, rencana ran Daerah tentang Ren- raan Penataan Ruang. bupaten Magelang. S e b a g a i m a n a struktur dan pola ruang, Bupati Magelang Zaenal cana Tata Ruang Wilayah Arifin SIP menyatakan, Provinsi, Peraturan Daerah diamanatkan kedua peratu- penetapan kawasan straRencana Tata ran perundang-undangan tegis, arahan pemanfaatan Revisi RTRW Kabupaten tentang Magelang telah mendesak Ruang Wilayah Kabupa- tersebut, sebelum dila- ruang, dan ketentuan peuntuk dilakukan, oleh kare- ten, Peraturan Daerah ten- kukan revisi rencana tata ngendalian peman -faatan na secara eksternal, telah tang Rencana Rinci Tata ruang harus dilakukan ke- ruang. “Sejak ditetapkannya terjadi perubahan kebijakan Ruang beserta Peraturan giatan peninjauan kembali. nasional yang tertuang da- Zonasi sesuai dengan kete n Peninjauan kembali rencana Para turan Daerah hingga lam bentuk peraturan pe- tuan peraturan perundang- tata ruang ini, dilakukan saat ini, terdapat beberapa dalam rangka melihat ke- kondisi lingkungan strar u n d a n g - u n d a n g a n undangan. Secara internal, revisi sesuaian antara rencana tegis, dinamika pembangu dan/atau program pembangunan Pemerintah diperlukan agar RTRW Ka- tata ruang dan kebutuhan nan, dan permasalahan tekPusat dan Pemerintah Pro- bupaten Magelang dapat pembangunan, yang mem- nis yang terkait dengan lam berfungsi secara optimal, perhatikan perkembangan piran peta RTRW Kabuvinsi Jawa Tengah. Terhadap perubahan ke- karena sebagai matra ke- lingkungan strategis dan paten Magelang. Oleh karena itu, bijakan RTRW Kabupaten ruangan dari pembangu- dinamika internal, serta Magelang, yaitu Peraturan nan daerah, dasar kebijak- pelaksanaan pemanfaatan Pemerintah Daerah berupaya menyusun kajian revisi Presiden Nomor 58 Tahun sanaan pokok pemanfaatan ruang. Peninjauan kembali ren- RTRW Kabupaten Mage2014 tentang Rencana Tata ruang di wilayah KabupaRuang Kawasan Borobudur ten Magelang, alat untuk cana tata ruang dilakukan 1 lang,” ujar Bupati Zaenal dan Sekitarnya, Peraturan mewujudkan keseimbangan (satu) kali dalam 5 (lima) Arifin SIP. n adv/ali-Tj Presiden Nomor 70 Tahun perkembangan antar kawa- tahun.
UKM Bordir Antarkan Bupati Kudus Raih Doktor di Undip SEMARANG- Rasa syukur dan haru terlihat di wajah Bupati Kudus H Musthofa, saat Sekretaris Sidang Ujian Promosi Doktor Ilmu Sosial Undip, Yuwanto PhD menyampaikan kelulusan H Musthofa SE MM, di Kampus Pascasarjana Undip, Sabtu (9/12). Hasil tersebut sekaligus membuat H Musthofa berhak menyandang gelar Doktor dari kampus ternama di Jateng tersebut. Dalam sidang ujian promosi doktor tersebut, bertindak sebagai ketua sidang penguji ada lah Dekan FISIP Undip Dr Sunarto didampingi penguji eksternal dan promotor serta co-promotor. Sebagai penguji eksternal yakni Prof Agus Suroso dari Unsoed Purwokerto dan Prof Asri Laksmi Riani dari UNS Solo. Sementara, bertindak sebagai promotor adalah Prof Sugeng
Wahjudi, coprmotor Dr Naili Farida dan Dr Ngatno. Dalam sidang ujian tersebut, Musthofa berhasil mempertahankan disertasinya yang berjudul “Membangun Fleksibilitas Relasional Akulturatif dalam Orientasi Kewirausahaan dalam Upaya Peningkatan Kinerja Bisnis, Studi Empiris Pada UKM Bordir di Kudus” Dalam paparannya Musthofa menyampaikan untuk menuju sebuah kesejahteraan, butuh adanya terobosan baru atau yang secara teoritis diangkat sebagai Kebaruan tentang fleksibilitas relasional akukturatif (FRA). Oleh Musthofa, Fleksibilitas relasional akulturatif ini mampu mengangkat para pelaku UKM bordir pada tahun 2017. “Dengan FRA, pelaku usaha bordir harus luwes, mampu membangun hubungan/relasi
FOTO BERSAMA : Dr H Musthofa SE MM berfoto bersama Dekan FISIP Undip Dr Drs Sunarto dan para promotor serta pejabat FISIP Undip, seusai pengukuhannya sebagai doktor ilmu sosial FISIP Undip. n Foto : Ali Bustomi/adv-Tj
jangka panjang, serta bisa menghargai budaya lain tanpa meninggalkan budaya lokal,” jelas Musthofa yang memperoleh predikat ‘sangat memuaskan’ ini. Secara praktis, temuan itu telah dipraktekkan oleh Must hofa sebagai Bupati Kudus dua periode ini dengan mengaplikasikan kebaruannya. Diantaranya menggandeng desainer Ivan Gunawan untuk mengangkat bordir Kudus. Kini bordir Kudus telah dikolaborasi dengan desain modern bahkan budaya asing. “Jadi, FRA ini kebaruan yang aplikatif. Bukan hanya teori dalam buku yang tertata rapi di rak perpustakaan,” imbuhnya yang memperoleh IPK 3,51 ini. Ditambahkan, dalam penelitian yang dilakukannya, Musthofa mengungkapkan tentang konsep baru dalam dunia UMKM berdasarkan sisi positif dan negatif atas hasilhasil penelitian yang sudah dilakukan sebelumnya. Menurut dia, ketika membangun UKM, maka orientasi kerja dan bisnis harus fleksibel. “Berbisnis harus luwes, kalau kaku tidak akan terjadi transaksi,” katanya. n Bordir Pemilihan usaha bordir si Kabupaten Kudus sebagai objek penelitian, ia menyatakan potensi bisnis tersebut ternyata cukup luar biasa. “Bordir Kudus dulu tidak terkenal, tetapi ternyata bahan dan desainnya lebih bagus,” katanya. Lebih lanjut Musthofa berharap bukan hanya bordir
PENGUKUHAN DOKTOR : H Musthofa SE MM (kiri) saat menerima pengukuhannya sebagai doktor ilmu sosial Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Undip, dari Dekan FISIP Undip Dr Drs Sunarto, di kampus Pascasarjana Undip, Pleburan Semarang, Sabtu (9/12). n Foto : Ali Bustomi/adv-Tj saja yang mengaplikasikan kebaruan ini. Tetapi semua bidang usaha lain tentunya bisa menerapkan ini untuk peningkatan pendapatan bagi kesejahteraan. “Saya berterima kasih pada tim penguji dan promotor/copromotor atas arahan dan bimbingannya. Semoga capaian ini bisa menginspirasi seluruh pejabat di Kudus untuk semangat belajar,” pesan Musthofa didampingi istri dan anaknya. Prof. Sugeng mengapresiasi ke \baruan Musthofa ini. Dikatakannya bahwa teori FRA telah diaplikasikan dan
berhasil di Kudus. Harus ada sebuah keberanian dan inisiatif untuk sebuah keberhasilan. “Pak Musthofa ini telah membuktikan dan mengaplikasikan dengan baik,” kata Prof. Sugeng. Bahkan, keuletan Musthofa dalam menempuh program S3 ini diakui oleh Prof. Sugeng. Apa yang menjadi koreksi segera diselesaikannya dengan baik. Maka, Prof. Sugeng menyebut Musthofa dengan se butan Dr H Musthofa yang soleh karena mau memperbaiki kesalahan. “Saya berpesan, jaga nama baik Undip, dan semoga gelar
ini membawa manfaat bagi keluarga, civitas akademika, serta masyarakat luas. Kita doakan agar ilmunya bisa diaplikasikan ke wilayah yang lebih luas, bukan hanya sebatas Kudus,” harapnya. Sementara itu, Dekan FISIP Undip Sunarto menyebut Musthofa sebagai bupati yang intelektual karena telah menyelesaikan pendidikannya sebagai mahasiswa S3 yang ditempuh sekitar empat tahun. “Jaga profesionalisme da kompetensi. Hari ini saudara dikukuhkan sebagai ahli UMKM,” katanya.n adv/tom-Tj
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Lagi, Penderes Tewas Jatuh dari Pohon Kelapa BANYUMAS– Nasib tragis kembali menimpa penderes Banyumas, Minggu (10/12) pagi, Wasim (62), penderes asal Desa Kasegeran, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas ditemukan meninggal dunia di bawah pohon kelapa setinggi 12 meter. Korban mengalami patah tulang pada bagian tangan serta pinggul. Komandan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Banyumas, Ady Chandra mengatakan, korban ditemukan oleh keluarganya yang mencari korban karena hingga siang hari belum juga pulang. Saat ditemukan, posisi tubuh korban tengkurap dan sudah tidak bernyawa. Minggu pagi sekitar pukul 07.00 WIB, korban berpamitan berangkat menderes ke kebun kepala milik Rohidin. Biasanya, jika berangkat menderes pagi, maka sekitar pukul 09.00 WIB korban pulang untuk makan, namun hingga pukul 10.00 WIB korban tidak juga pulang. Karena khawatir, keluarganya Warni (60) dan Saliah (19) berusaha mencari korban. Setelah berkeliling kebun, keduanya melihat tubuh korban terbaring dalam posisi tengkurap di bawah pohon kelapa. ■ hef-Tj
Jembatan Tegalpingen-Pepedan Rampung 20 Desember PURBALINGGA- Pembangunan jembatan yang menghubungkan Desa Tegalpingen Kecamatan Pengadegan dan Desa Pepedan Kecamatan Karangmoncol Purbalingga, ditargetkan rampung pada 20 Desember mendatang. Pelaksanaan proyek saat ini melakukan percepatan pembangunan. “Kami mendapatkan informasi bahwa pengerjaan dilakukan selama 24 jam penuh,” kata Bupati Tasdi, usai memantau pembangunan, Minggu (10/12). Pihaknya tetap optimis pem bangunan jembatan selesai tepat waktu. Sebab, semua material jembatan sudah ada di lokasi pembangunan. Pasalnya material
sudah ada semua di lokasi pembangunan. Tinggal melakukan pemasangan saja. “Sehingga kami tetap optimis selesai pada Desember ini,” ujarnya. Selain itu, percepatan pekerjaan yang dilakukan oleh rekanan juga terus menunjukkan perkembangan positif. Rekanan, sudah mendatangkan tiga crane untuk
memasang lengkung jembatan dan gelagar. Sehingga, percepatan pekerjaan bisa dilakukan. Rekanan juga melakukan lembur pekerjaan, untuk menyelesaikan pembangunan jembatan yang menghubungkan dua desa tersebut. “Rekanan mempekerjakan pekerjanya 24 jam non stop,” katanya. ■ Buka Isolasi Seperti diketahui proyek pem bangunan jalan dan jembatan diatas Sungai Gintung yang menghubungkan Desa Tegalpingen Ke camatan Pengadegan dan Desa Pepedan Kecamatan Karang moncol dilaksanakan mulai tahun ini. Pembangunan jembatan dengan lebar 7 meter dan panjang
130 meter tersebut mendapatkan alokasi dana Bantuan Gubernur sebesar 28,96 Miliar. “Keberadaan jembatan ini sangat penting karena untuk membuka akses trans portasi warga di dua desa tersebut yang selama ini terisolir,” ujar Bupati Tasdi. Pelaksana proyek pembangunan, Dony Eriawan dari PT Ghaitsa Zahira Shofa, mengatakan pihaknya optimistis pembangunan akan selesai akhir tahun ini. Saat ini pihaknya terus melakukan percepatan tahapan pemba ngunan. Termasuk mendatangkan alat-alat berat dan menam bah tenaga kerja. “Kami optimis pembangunan bisa sesuai dengan target,” tandasnya. ■ ST-Tj
DIKEBUT : Pekerja terus merampungkan pembangunan jembatan Tegalpingen-Pepedan, Purbalingga. Pembangunan jembatan di atas Sungai Gintung tersebut dikerjakan selama 24 jam dan ditargetkan rampung 20 Desember mendatang. ■ Foto : Joko Santoso-Tj
Lima Kader Perebutkan Kursi Ketua PCNU BANYUMAS– Sebanyak lima kader Nahdlatul Ulama (NU), Ming gu (10/12) bersaing memperebutkan kursi ketua PCNU Kabupaten Banyumas. Konferensi Cabang NU VI yang berlangsung di Pondok Pesantren Assuniyah, Kecamatan Sokaraja, Kabupaten Banyumas ini berlangsung sangat ketat. Terlebih lagi, konfercab NU ini dilakukan menjelang tahun politik 2018. Lima kader NU yang bersaing memperebutkan kursi ketua yaitu,
Muhyiddin (Wakil Rektor Universitas Nahdlatul Ulama), Sabar Munanto (Kepala MI Negeri Purwo kerto), Ahsin Aedi Fanani (Plt Kepala Kemenag Banyumas), Dr Ridwan (Wakil Dekan Fakaltas Syariah IAIN Purwokerto) dan Maulana Ahmad Hasan (Ketua PCNU incunmbent). Ketua Konfercab NU, Luthfi Hamidi mengatakan, proses pemilihan ketua PCNU dilakukan secara terbuka dan pihaknya menjamin bebas
dari money politik. Lutfi Hamidi juga menjamin agenda konfercab NU ini bebas dari kepentingan politik manapun, meskipun banyak balon bupati yang memberikan ucapan selamat atas terselenggaranya konfercab. ‘’Konfercab NU ini bebas dari kepentingan politik manapun, banyaknya spanduk ucapan dan dukungan dari beberapa balon bupati dan balon wakil bupati, menunjukan bahwa NU ada dimana-mana
dan diterima oleh banyak kalangan, terangnya. Pemilihan ketua tanfidziyah dan syuriah ini dihadiri 1.500 orang perwakilan Majelis Wakil Cabang (MWC). Total 27 MWC, pengurus PCNU, badan otonom dan Ranting NU (tingkat desa) sebanyak 364 seBanyumas. Hingga Minggu sore, konfercab masih pada agenda pemaparan visi-misi para kandidat. ■ hef-Tj
Tahun 2017, PMI Purbalingga Rehab 8 RTLH PURBALINGGA- Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Purbalingga mendukung program Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Di tahun 2017 terdapat 8 unit RTLH yang dibantu untuk direhab. “Kami memberikan dukungan penuh terdapat program ini. Karena program ini merupakan program Pemkab,” kata Sekretaris PMI Kabupaten Purba lingga, HM Ichwan SH MM, saat memberikan laporan dalam Rakorwil PMI Kabupaten/Kota se
Wilayah III Jateng Tahun 2017, di Andrawina Hall Owabong Cottage, Sabtu (9/12) petang. Dipaparkan, bantuan untuk rehab satu RTLH sebesar Rp 10 juta. Rencananya program tersebut akan dilanjutkan di tahun 2018. Ditambahkan, pihaknya juga berencana akan membangun gedung Unit Transfusi Darah (UTD) PMI. Gedung tersebut berstandar nasional sesuai yang dikeluarkan UTD Pusat. “Lokasinya tak jauh dari Markas PMI Purbalingga di
Jalan Letkol Isdiman,’ jelasnya. Dia juga menyampaikan bahwa PMI Purbalingga dibawah kepemimpinan Tasdi yang juga Bupati Purbalingga, mampu men dapatkan sumbangan masyarakat. Dalam kegiatan Bulan Dana PMI tahun 2016 terkumpul dana sebesar Rp 1.125.290.000. Jumlah tersebut naik sebesar 104% dibandingkan dana di Bulan dana PMI tahun 2015. Wakil Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Jateng HR
Thobari didampingi pengurus PMI Jateng Gunawan Permadi yang hadir dalam acara tersebut mengatakan, Rakorwil diharapkan bisa merumuskan visi dan misi bersama untuk menjalankan program. “Rakorwil diharapkan bisa menjadi ajang silaturahmi dan mensinergikan program kerja. Sehingga peran PMI bisa lebih optimal,’‘ imbuhnya. ■ ST-Tj
4800 Anak Yatim Terima Santunan
PURBALINGGA- Sebanyak 4800 anak yatim piatu mendapatkan santunan dari Pemkab. Santunan diberikan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-187 Kabupaten Purbalingga. “Penyerahan santunan dilakukan secara simbolis oleh Bupati Tasdi,” kata Kabag Kesra Pemkab Priyo Satmoko, Minggu (10/12). Bupati Tasdi menyerahkan santunan kepada 288 anak yatim piatu di Kecamatan Karangreja dan Karangjambu. Penyerahan dipusatkan di lapangan Desa Karangreja, Kecamatan Karangreja. Diung kapkan Pemkab menganggarkan Rp 1 miliar untuk membe
rikan santunan anak yatim piatu. Masing-masing anak diberi Rp 200 ribu. Walaupun mungkin jumlahnya tak seberapa, namun setidaknya Pemkab harus peduli dengan me reka. ‘Ternyata di Purbalingga banyak anak yang tidak memiliki orang tua. Purbalingga mau ulang tahun, mereka juga harus ikut bergembira,” katanya. Stimulus kepedulian kepada anak yatim perlu mendapat apresiasi yang tinggi agar jumlah anak yatim yang tidak diperhatikan bisa dikurangi. Lanjut Bupati, ketidakpedulian akan anak yatim dapat menimbulkan masalah sosial baru seperti putus sekolah. Oleh sebab itu, dia mengajak agar semua orang merasa sensitif kepada keberlangsungan hidup anak yatim khususnya di Kabupaten Purbalingga. “Mari budayakan peduli dan sensitif terhadap sekitar termasuk kepada anak yatim. Mereka tidak ada yang ngopeni dari sisi financial yang tentu saja akan mengancam sekolah
mereka. Saatnya kita turun tangan memikirkan mereka,” ujar Tasdi. Hadir pada acara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga Tongat, Komandan Lanud Jenderal Besar Soedir-
man Letkol Putu Sucahyadi, Ketua TP PKK Kabupaten Purbalingga Erni Widyawati, sejumlah pimpinan OPD, Forko mpincam, para kades dan warga setempat. ■ ST-Tj
SERAHKAN SANTUNAN : Bupati Purbalingga Tasdi didampingi istri Ny Erni Widyawati memberikan santunan kepada anak yatim piatu di Kecamatan Karangreja, .Sebanyak 4800 anak yatim piatu mendapatkan santunan dalam rangka HUT ke-187 Kabupaten Purbalingga. ■ Foto : Joko Santoso-Tj
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Tahun 2017, Ada 106 Kasus HIV di Batang BATANG- Dari tahun 2007 hingga 2017 sudah ada 937 kasus HIV/AIDS di Kabupaten Batang. Sedangkan data penemuan kasus HIV pada tahun 2017 dari Januari sampai dengan akhir November HIV sudah mencapai 106 orang, dan yang sudah menjadi AIDS 25 orang. Namun, kasus HIV/AIDS ini seperti fenomena gunung es, sehingga seluruh elemen masyarakat diharapkan ikut tergerak untuk menekan penyebarannya. “Kabupaten Batang masuk dalam urutan ketiga kasus HIV dan AIDS setelah Semarang dan Kabupaten Grobogan, dan kasus ini merupakan fenomena gunung es sehingga harus bersama kita tanggulangi,” ujar Sekretaris Komisi Penanggulangan AIDS Kabupaten Batang, Mudhofir, saat kegiatan jalan sehat dalam rangka memperingati Hari AIDS Se-Dunia, Minggu (10/12). Kegiatan jalan sehat ini diikuti ribuan orang, dengan mengambil rute Jalan Ve teran - Jalan Diponegoro Jalan A Yani - Jalan KHA Dah-
Idza Terima Penghargaan Peduli HAM dari Presiden
JALAN SEHAT : Dalam rangka memperingati Hari Aids Sedunia, ribuan orang mengikuti kegiatan jalan sehat di Batang, kemarin. ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj lan - Jalan Brigjend Katamso finish Jalan Diponegoro (Alun-alun Batang). Mudhofir pengatakan, jalan sehat merupakan puncak ke giatan peringatan Hari AIDS tingkat Kabupaten Batang. Sebelumnya, telah dilaksanakan kegiatan seminar peringatan Hari AIDS, talkshow dan VCT secara gratis. Menurutnya, di Kabupaten Batang hampir semua kecamatan ada orang yang positif pengidap HIV dan AIDS. Untuk itu, pi hak nya berharap ada kesadaran masyarakat untuk hidup sehat serta berani sehat dengan melakukan tes HIV dan diobati.
Sementara itu, dr F Broto S SpPD dari RSUD Kabupaten Batang dalam seminar Hari AIDS mengatakan, pada ta hun 2007 hingga 2017 dari 2.661 orang yang mengikuti tes HIV, yang mengalami hasil positif 117 orang. “Pada akhir November 2017 dari 11.000 orang yang melakukan tes HIV, yang terkena hasil positif yaitu 131 orang,” katanya. Disampaikan, perkiraan risi ko dan waktu penularan HIV/AIDS dari ibu ke bayi yaitu selama kehamilan dapat berisiko 5 % sampai dengan 10 %, ketika persalinan 10 %
DPRD Dorong Pengembangan Wisata Desa KAJEN- Dalam rangka mendorong potensi wisata desa, DPRD Kabupaten Pekalongan berencana rutin mengunjungi destinasi wisata lokal di Kota Santri di akhir pekan. Seluruh pimpinan dan anggota DPRD serta Ikatan Keluarga Dewan Kabupaten Pekalongan melakukan ekspose wisata Desa Lolong, Kecamatan Karanganyar, Minggu (10/12). Selain menikmati panorama hutan agroforestry durian yang asri, seluruh wakil rakyat ini juga menikmati tantangan untuk memacu adrenalinnya dengan berarung jeram di Sungai Sengkarang di desa itu. Selain itu, mereka menikmati buah durian lokal Lolong yang memiliki citarasa yang khas. Dalam kesempatan itu, DPRD Kabu paten Pekalongan juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim dan bantuan kepada pelaku UMKM di desa tersebut. Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Hj Hindun, menyampaikan, Desa Lolong sebagai salah satu destinasi wisata di Kabupaten Pekalongan memiliki potensi yang luar biasa. Dengan potensi pariwisata arung jeram, Lolong adventure, outbond, buah durian lokal, dan panorama alamnya yang indah dan asri, maka Desa Lolong layak dikembangkan sebagai desa wisata yang bukan hanya dikenal di tingkat lokal, namun di tingkat na-
sional dan internasional. “Seluruh pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Pekalongan melihat Lolong yang indah, airnya jernih, pohon-pohonnya rimbun, dengan potensi pariwisata yang luar biasa. Lolong merupakan desa wisata yang patut kita kembangkan. Kita senantiasa mendorong agar wisata Lolong ini bukan hanya dikenal di Pekalongan saja, tapi skala nasional dan internasional, sehingga Lolong dapat mem berikan manfaat bagi masyarakat Lo long itu sendiri dan masyarakat Kabupaten Pekalongan secara luas,” ujarnya. Dikatakan, DPRD selama ini terus mendorong pemkab untuk mengembangkan wisata desa, khususnya Desa Lolong ini. Di sisi lain, lanjut Hin dun, kondisi masyarakat di dae rah pesisir masih mengalami rob. Oleh karena itu, DPRD Kabupaten Pekalongan juga mendorong pemkab selain melakukan pengembangan pa riwisata, rob juga harus ditangani secara serius. “Mudah-mudahan pemda segera menangani rob dengan serius dan baik. Sehingga pembangunan bisa merata ke seluruh Kabupaten Peka longan, mulai daerah dataran tinggi, tengah, dan wilayah pesisir,” imbuhnya. ■ haw-Tj
ARUNG JERAM : Ketua DPRD Hj Hindun dan anggota DPRD menikmati arung jeram di Sungai Sengkarang di Desa Lolong, kemarin. ■ Foto : Hadi Waluyo-Tj
sampai dengan 20 %, melalui air susu ibu 10 % sampai dengan 15 %, sehingga keseluru han risiko penularan 25 % sampai dengan 45 %. Kepala Dinas Kesehatan Ka bupaten Batang, dr Hidayah Basbeth mengatakan, di Kabupaten Batang dari ta hun 2007 sampai tahun 2017 sudah ada 937 kasus HIV/ AIDS. Sedangkan data penemuan kasus HIV pada tahun 2017 dari Januari sampai dengan akhir November, HIV sudah men ca pai 106 orang dan yang sudah menjadi AIDS 25 orang. ■ haw-Tj
BREBES- Bupati Brebes Hj Idza Priyanti SE MH menerima penghargaan Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dari Presiden Jokowi. Penghargaan diserahkan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly atas nama Presiden pada Peringatan Hari Hak Azasi Manusia (HAM) se-Dunia Ke-69 di Hotel The Sultan Solo, Minggu (10/12). Bupati saat dihubungi mengaku senang dengan peng hargaan tersebut. Menurutnya, penghargaan yang diberi kan oleh Presiden Jokowi pada hakekatnya karena ma syarakat Kabupaten Brebes telah mendapatkan hakhaknya. “Penghargaan ini, buat masyarakat Brebes, dan kami bersyukur serta bangga dengan penghargaan ini,”tandas bupati. Bupati menambahkan, dengan penghargaan ini diharap kan dapat memacu masyarakat Brebes untuk lebih me ningkatkan kepeduliannya terhadap HAM. Bupati perem puan pertama di Brebes itu juga bertekad akan selalu mem perhatikan hak-hak masyarakatnya. “Saya telah berkomitmen memenuhi tujuh hak-hak ma syarakat Brebes. Diantaranya, terpenuhinya hak atas kese hatan, hak atas pendidikan, hak atas perempuan dan anak, hak atas pekerjaan, hak atas kependudukan, hak atas peru mahan yang layak dan hak atas lingkungan yang berke lanjutan,”paparnya. Sementara, Kepala Bagian Hukum Setda Brebes Yuta Sugiharti SH menjelaskan, Penghargaan Peduli HAM 2017 berdasarkan penilaian selama tahun 2016 yang diatur me lalui Permendagri No 34 Tahun 2016 tentang Kriteria Kabu paten/Kota Peduli HAM. “Alhamdulillah, Brebes tiap tahun mendapatkan perhar gaan sejak 2013,” tuturnya. Peringat Hari HAM se-Dunia yang mengambil tema ‘Kerja Bersama Peduli HAM’ dihadiri Presiden, Menteri Hu kum dan HAM Yasonna Laoly, gubernur, bupati dan wali kota penerima penghargaan serta sejumlah undangan ter kait lainnya. Dalam kata sambutannya, Presiden mengajak membangun pondasi HAM. Meskipun, Presiden mengakui masalah penegakan Hak Asasi Manusia (HAM) masih belum bisa dituntaskan sepenuhnya. Persoalan tersebut masih menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah. Jokowi pun mengharapkan dukungan, bantuan, dan kerjasama dari seluruh pihak untuk bersama-sama menangani penegakan HAM di Indonesia. “Saya menyadari masih banyak pekerjaan besar, pekerjaan rumah perihal penegakan HAM yang belum bisa tuntas diselesaikan,”pungkas Presiden. ■ ero-tj
Pemalang Jajaki Kerjasama dengan Kabupaten Siak PEMALANG- Pemerintah Kabupaten Pemalang menjajaki kerja sama dengan Pemerin tah Kabupaten Siak Provinsi Riau. Hal tersebut diungkapkan oleh Bupati H Junaedi saat melakukan kunjungan di lokasi transmigran Desa Berumbun Baru Kecamatan Dayun Kabupaten Siak. Ikut dalam rombongan tersebut Ketua DPRD Pemalang HM Agus Sukoco, Sekda Budhi Rahardjo dan didampingi Ketua Dinas Tenaga Kerja Mu’mi nun, Kepala Dinas Komunikasi dan Infor matika Nugroho Budi Rahardjo, dan diterima oleh Bupati Siak H Syamsuar. Dalam kunjungan yang dilakukan Kamis (8/12) kemarin, Bupati Pemalang H Junaedi menyatakan bahwa maksud dari kunjungan ke Siak antara lain untuk tilik atau menengok warga Pema lang yang sudah sekian lama tidak ada komunikasi karena mereka tengah berikhtiar untuk meningkatkan kehidupan melalui program transmigrasi. Tujuan lainnya adalah tukar menukar informasi antara Kabupaten Pema lang dengan Kabupaten Siak, karena sejatinya manusia tidak ada yang sempurna sehingga dengan demikian diharapkan akan saling melengkapi. Kabupaten Siak mempunyai potensi yang luar biasa khususnya dalam bidang pariwisata, begitupun Kabupaten Pemalang juga mempunyai poten si yang tidak kalah membanggakan. Bahkan baru-baru ini Kabupaten Pemalang yakni di Desa Pulosari Kecamatan Pulosari menjadi lokasi pelaksanaan nasional Desa Informatika dan Komunikasi (Destika). Dimana untuk Kabupaten Pemalang seluruh desa yang berjumlah 211 secara bertahap akan menerapkan pemanfaatan teknologi informasi, dalam rangka pengelolaan dan transparansi keuangan maupun partisipasi masyarakat dengan menggunakan sistem on line. Sehingga dengan demikian warga desa sudah bisa langsung melakukan akses baik untuk berpartisipasi dalam pembangunan, memantau pembangunan maupun untuk mendapatkan pelayanan dan hingga saat ini sudah ada 40 desa yang terpasang. “Hal ini tentunya menjadi salah satu yang bisa menjadi bidang ker-
jasama antara Kabupaten Pemalang dengan Kabupaten Siak,” jelasnya. Sementara itu mengenai kerjasama dalam bidang transmi grasi, menurut Bupati Pemalang hal tersebut merupakan program dari pemerintah pusat, sehingga dengan demikian pemerintah daerah hanya menyiapkan warga yang akan mengikuti transmigrasi. Meskipun tidak dipungkiri hingga saat ini program ini masih menda pat antusias masyarakat untuk mengikutinya. Bupati Kabupaten Siak, H Syam suar, saat menerima kunjungan rombongan Pemerintah Kabupaten Pema lang, menyatakan apresiasinya atas anjangsana yang dilakukan. Dan diharapkan dengan adanya pembicaraan dalam kunjungan dapat membuka dan meningkatkan kerjasama antar kedua daerah ke depan, tentunya sesuai dengan potensi yang ada di masing-masing daerah. Dan kerjasama yang dilakukan tentunya muaranya adalah peningkatan ekonomi masyarakat di kedua daerah. ■ Perlu Penambahan Sementara itu Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Pemalang, Mu’mi nun menambahkan bahwa tujuan kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Pemalang ke Siak adalah untuk pem binaan paska penempatan transmigran
asal Pemalang, hal ini merupakan wujud perhatian dari pemerin tah daerah yang dipimpin Bupati H Junaedi untuk melihat secara langsung kesejahteraan para transmigran sekaligus bahan evaluasi untuk tahun depan. Selain itu kunjungan juga dalam upaya penjajakan perjanjian kerjasama dengan Kabupaten Siak dalam program lainnya seperti misalnya kerjasama Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang diperbolehkan dan sebagainya, sehingga dengan demikian diharapkan dengan adanya kerjasama kedua daerah tidak hanya dalam hal transmigrasi tetapi bisa berkem bang ke bidang lain yang saling menguntungkan. Sebenarnya antusiasme warga Pemalang untuk mengikuti program transmigrasi dari pemerintah pusat sangat bagus, sebab jumlahnya mencapai ratusan hanya saja kuota yang tersedia sangat terbatas, bahkan cenderung mengalami penurunan. Seperti halnya pada tahun 2017 ini dari target 25 kepala keluarga (KK) ternyata dari pemerintah pusat hanya dicukupi sebanyak 8 KK, itupun karena limpahan dari daerah lain. Mereka sebanyak 4 KK dikirim ke Mamasa Sulawesi dan di Ogan Komering Ilih Daerha Sri Agung Palembang sebanyak 4 KK. “Kita akan mencoba untuk meminta pemerintah pusat agar bisa memberikan penambahan kuota, karena memang data warga masyarakat yang sudah siap cukup banyak, namun karena keterbatasan kuota sehingga mereka masuk daftar tunggu,” paparnya. ■ Adv/Diskominfo/Obo-Tj
CINDERA MATA : Bupati Pemalang H Junaedi dan Bupati Siak H Syamsuar saling bertukar cindera mata saat Pemerintah Kabupaten Pemalang mengadakan kunjungan ke Siak. ■ Foto : Diskominfo/Adv/Obo-Tj
25°C 32°C
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
23°C 31°C
25°C 32°C
25°C 32°C
24°C 31°C
23°C 31°C
Sumber : BMKG Jawa Tengah
BRONJONG JALAN: Warga bergotong royong membuat bronjong dengan bambu pada jalan yang ambles di RT 10/RW 12, Borobudur, Kembangarum, Semarang Barat, Minggu (10/12). n Foto: SM Network/Zakki Amali
Turun Hujan Deras, BANJIR Lagi
n Jalan Ambles, Satu Rumah Nyaris Ambruk MEDOHO - Hujan deras yang turun hampir di seluruh wilayah Kota Semarang, Minggu (10/12) siang hingga malam hari, lagi-lagi menyebabkan genangan di beberapa tempat, yang memang menjadi langganan banjir.
Beberapa tempat yang menjadi langganan genangan banjir itu seperti di Kalicari, Kawasan Jalan Supriyadi, Jalan Medoho dari traffic light Arteri hingga dekat terowongan tol. Demikian pula kawasan Jalan Gajah Raya dari traffic light Medoho hingga Arteri, termasuk wilayah kampung sekitarnya. Genangan banjir juga terjadi di Jalan Padi Raya, Genuk. Juga sebagian ruas Jalan MT Haryono, Jalan
Kedungmundu Raya, Tembalang, Jalan Kartini, Semarang Timur. Di Jalan Gajah Raya, genangan air mencapai ketinggian sekitar 30 sentimeter. Saluran drainase yang ada di lokasi tak dapat menampung air, hingga mengakibatkan air meluap ke jalan. Hal serupa juga terjadi di Jalan Kedungmundu Raya, genangan air di selokan meluap hingga merambah ke permukaan jalan. Adapun di Jalan MT Haryono,
genangan air di lokasi mengakibatkan arus lalu lintas tersendat. Begitu pula di Jalan Kartini, beberapa pengendara sepda motor harus melambatkan laju kendaraan untuk menghindara genangan. Hujan deras juga membuat buis beton yang menjadi gorong-gorong pecah di Jalan Borobudur RW 12, Kelurahan Kembangarum, Semarang Barat. Akibatnya, jalan yang ada di atasnya ambrol, Minggu (10/12).
BERMAIN: Sejumlah anak bermain di atas tanggul penahan rob di belakang atau sisi utara Terminal Terboyo, Semarang, Minggu (10/12). n Foto: SM Network/Irawan Aryanto
Bersambung ke hlm 19 kol 3)
Pajak Kendaraan Belum Dibayar akan Ditilang
BARUSARI - Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang akan melakukan penindakan terhadap para pemilik kendaraan, baik roda dua maupuan empat yang kedapatan belum membayar pajak kendaraan. “Kami akan melakukan penindakan, terhadap pemilik kendaraan yang belum membayar pajak saat mereka terjaring razia. Penindakan itu dalam bentuk memberikan tilang kepada yang bersangkutan,” ungkap Kasat Lantas Polrestabes Semarang AKBP Bersambung ke hlm 19 kol 1)
Bersambung ke hlm 19 kol 3)
Senin, 11 Desember 2017
Selasa (12 /12)
DHUHUR
11.35
15.01
17.52
19.06
03.54
Sumber: Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah.Ks
Peralihan Jalur Bus Dievaluasi Hari Ini KALIGAWE - Peralihan jalur bus Antarkota Antarprovinsi (AKAP) dan Antarkota Dalam Provinsi (AKDP), akan dievaluasi Senin (11/12) hari ini. Peralihan jalur tersebut, seiring dengan ditutupnya Terminal Terboyo untuk AKAP dan AKDP sejak, 1 Desember lalu. Kabid Angkutan Dinas Perhubungan (Dishub) Perhubungan Kota Semarang, Yatmin menuturkan, saat ini memang masih masa uji coba. Namun, evaluasi tetap akan dilakukan untuk mengetahui kendala di lapangan. Perusahaan Otobus (PO) akan dimintai masukan terkait hal ini. ‘’Nanti masukannya seperti apa, akan kami tampung dan segera diaplikasikan. Tujuannya, saat benar-benar diterapkan pada pertengahan Januari 2018, sudah tidak ada kendala lagi dalam pelaksanaan. Baik PO maupun penumpang tidak dirugikan,’’ ujar Yatmin, Minggu (10/12). Sekretaris Komisi C DPRD Kota Semarang, Wachid Nurmiyanto menuturkan, keputusan Pemkot Semarang mengubah Terboyo yang sebelumnya terminal Tipe A menjadi Tipe C, merupakan langkah strategis. Karena, bila
Ambrolnya jalan itu, juga nyaris membuat satu unit rumah yang ada di samping jalan ikut ambruk. Hal ini lantaran tanah di samping rumah itu ikut ambles, sehingga menyeret pondasi. Diamater jalan yang ambrol mencapai luas 30 meter persegi, dengan ketinggian tiga meter dan panjang 10 meter. Sebuah pohon juga ikut
Harus Bagi Waktu n Terminal Mangkang dan Penggaron
Jauh dari Tol, Picu Kemacetan PENGGARON - Posisi Terminal Mangkang dan Penggaron yang jauh dari pintu tol, bisa memicu kemacetan di jalan yang dilewatinya. Waktu tempuh bus antarkota antarprovinsi (AKAP) dan
antarkota dalam provinsi (AKDP), juga semakin lama dibandingkan bila ke Terminal Terboyo. Posisi Terminal Mangkang, berjarak 12,5 km dari pintu tol Krapyak. Jalur Pantura di
Jalan Walisongo yang tiap harinya sudah macet, akan semakin macet dengan masuknya bus-bus. Sama halnya dengan Terminal Penggaron Bersambung ke hlm 19 kol 3)
MEWARISI darah seni yang mengalir dari orang tuanya, membuat Nadya Nur Halifa berkiprah di dunia hiburan. Selain berkarir Foto: Dok di dunia seni tari tradisional dan modern, Nadya juga menjajaki dunia modeling dan tata rias. ‘’Saya sangat suka melihat ajang pemilihan putra-putri di Indonesia. Sempat tidak percaya diri, namun akhirnya saya berani mencoba ikut ajang kecantikan dan mo Bersambung ke hlm 19 kol 1)
Kenalkan ’Lowrider’ dengan Berkeliling Kota Masih banyak masyarakat yang belum mengenal sepeda lowrider atau ceper. Mereka rata-rata hanya sekadar mengetahui, bahwa ada sepeda yang dimodifikasi sedemikian rupa, baik tampilan aksesoris maupun suku cadangnya, yang membedakannya dengan sepeda pada umumnya. GUNA memperkenalkan jenis sepeda tersebut, Komunitas Lowrider Semarang kemudian mencoba untuk sering tampil di muka umum, dengan berkumpul, dan mengendarai sepeda bersamasama mengelilingi kota.
KELILING: Seluruh anggota Komunitas Lowrider Semarang saat berkeliling memutari Kota Semarang, usai berkumpul di acara CFD, di Jalan Pahlawan, Minggu (10/12). n Foto: SM Network/M Arif Prayoga
Mulai dari berkumpul di acara seperti CFD (Car Free Day) maupun bersepeda bersama ke Lawangsewu, Tugumuda, dan Kota Lama. “Masyarakat masih sering mengenalnya sebagai sepeda modifikasi, belum spesifik sebagai sepeda lowrider. Untuk modifikasi sepeda lowrider dilakukan di banyak hal, mulai dari stang, pelek, jok, variasi stang, dan lain-lainnya,” kata Fakih (24), Ketua Lowrider Semarang, di Jalan Pahlawan, Minggu (10/12).
Komunitas Lowrider Semarang, lanjut Fakih, telah berdiri sejak November 2014 lalu. Jumlah anggotanya dari waktu ke waktu semakin bertambah, hingga saat ini, setidaknya ada sekitar 50 anggota aktif di komunitas tersebut. “Kami juga selalu menjalin silaturahmi dengan komunitas sepeda lainnya seperti komunitas sepeda onthel,” paparnya. Anggota Lowrider Semarang, Tilas Suprobo (23) mengatakan untuk modifi Bersambung ke hlm 19 kol 1)
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
MEGAH: Pasar Klithikan Penggaron Kecamatan Pedurungan kini telah selesai dibangun dan kelihatan megah, Minggu (10/12). ■ Foto: Unggul Subagyo
Pasar Klithikan Siap Ditempati SIMPANGLIMA Lomba Mewarnai DAFTARKAN putra putri anda dalam kegiatan Lomba mewar nai dengan tema ‘Semarang Kotaku Hebat’ bersama SMC RS Telogorejo di Atrium SIM Square, Jalan KH. Ahmad Dahlan, Semarang, Minggu (17/12) mulai pukul 07.30 WIB hingga sele sai. Pendaftaran Rp 20 ribu dengan peserta katagori TK-SD kelas 6, dengan total hadiah Rp 12 juta. Info dan pendaftaran, Humas RS Telogorejo no Telp (024)8452912, Hp 08112791949, PIN BB DB7BAF74 (Dinda). ■ bgy-die
Workshop Spiritual TPC Training Center mengadakan workshop spiritual genetic, yakni program pembelajaran praktis untuk menemukan hakikat diri, kekuatan hati, jiwa dan spiritual, Minggu (17/12) pukul 08.00-17.00 WIB di Hotel Candi Indah, Jalan Dr Wahidin No 112, Candisari, Jatingaleh. Pemateri Edy Darmoyo (Master Trainer Psi chogenetic), Gus Arif Zamzami (pengasuh Ponpes Al Mujahidin Temanggung). Info: Ibu Eni 0851-0071-9866. ■ bgy-die
Screening Film XXI Duta Pertiwi Mall Semarang akan meyelenggarakan meet and greet serta screening film ‘Ayat-Ayat Cinta 2’ yang akan diha diri Fedi Nuril dan sederet pemeran film tersebut pada 12 De sember 2017 di XXI DP Mall pukul 18.00 WIB. Tiket dapat dibeli di XXI DP Mall. ■ bgy-die Bagi pembaca di Kota Semarang yang akan mengadakan kegiatan di sekitar lingkungan maupun organisasi , bisa mengirimkan agenda kegiatan tersebut melalui email: simpanglima@koran wawasan.com. (Red)
Jangan jadi Pem-’bully’ KARANGTEMPEL - Kekerasan kepada anak, termasuk bullying atau perundungan, harus menjadi perhatian dan ditangani dengan serius. Hal ini penting, agar tidak memberikan dampak traumatik yang berpe ngaruh negatif bagi masa depan anak. Sejauh ini, sebagian besar kasus perundungan terjadi di sekolah dan lingkungan bermain. Bentuknya mulai dari kekerasan fisik, verbal, hingga cyber bullying melalui media sosial. Hal tersebut disampaikan Ketua LPPM UPGRIS, Ir Suwarno Widodo MSi, dalam seminar ‘Pencegahan dan Penanganan Bulliying pada Anak Berbasis Masyarakat’, yang digelar Pusat Kependudukan Perempuan dan Perlindungan Anak (PK2PA) LPPM UPGRIS bekerjasama dengan Yayasan Setara dan PKK Kota Semarang di kampus I Sidodadi Semarang, belum lama ini. ‘’Maraknya kasus bulliying di sekitar kita harus dicegah, sebab jika dibiarkan akan memberikan dampak negatif kepada korban. Termasuk pelaku jika dia juga masih anak-anak. Ini akan mengakibatkan trauma berkepanjangan. Ironisnya, sering kali pelaku bulliying ini justru dilakukan oleh orang-orang terdekat atau dikenal korban’‘” terangnya. Tidak hanya itu, orang tua juga terkadang secara tidak sadar menjadi pelaku bulliying kepada anak. Termasuk dengan menakut-nakutinya dengan sesuatu hal, agar anak tersebut menuruti kemauan orang tua. ‘’Kita juga mendorong agar ada Forum Anak di setiap kelurahan di kota Semarang. Mereka ini nanti akan memberikan edukasi kepada masyarakat, agar tidak melakukan perundungan. Termasuk juga sinergi antara mahasiswa KKN UPGRIS dengan PKK Kota Semarang, dalam memberikan sosialisasi dan pendidikan tentang anti bulliying,’‘ lanjutnya, didampingi Ketua PK2PA LPPM UPGRIS Dr Arri Handayani SPsi MSi. Hal senada juga disampaikan perwakilan Yayasan Setara Semarang, Staniatus Solihah. Menurutnya, banyak kasus perundungan yang belum mendapat perhatian serius. Baik di institusi pendidikan maupun di masyarakat. ■ rix-die
MEMAPARKAN: Perwakilan Yayasan Setara Semarang Staniatus Solihah saat memaparkan materi, dalam seminar ‘Pencegahan dan Penanganan Bulliying pada Anak Berbasis Masyarakat’, yang digelar PK2PA LPPM UPGRIS di kampus I Sidodadi Semarang, belum lama ini. ■ Foto: Arixc Ardana
PEDURUNGAN LOR - Proyek pembangunan Pasar Klithikan Penggaron, Kecamatan Pedurungan, kini sudah rampung. Bangunan kokoh dan megah untuk menampung para PKL (Pedagang Kreatif Lapangan), khususnya PKL di sepanjang bantaran Banjir Kanal Timur (BKT) itu, sudah siap ditempati. Kepala Dinas Perdagangan Kota Semarang, Fajar Purwoto mengatakan, target proyek pem bangunan Pasar Klithikan, selesai tanggal 9 Desember 2017. Tetapi, katanya lagi, dari pihak kon traktor masih melakukan persiapan final atau bersih-bersih. “Sementara, kami masih tetap melakukan sosialisasi lagi, untuk memantapkan para PKL di sepanjang bantaran BKT, bahwa proyek pembangunan Pasar Klithikan sudah selesai,” kata Fajar
kepada Koran Pagi Wawasan, Minggu (10/12). Menurutnya, pada bulan Januari, Pasar Klithikan Penggaron sudah harus mulai ditem pati. Namun demikian, Dinas Perdagangan masih memberikan toleransi waktu, yaitu Janu ari hingga Maret 2018. Waktu tiga bulan tersebut, untuk proses pemindahan dan kawasan bantaran BKT sudah harus tuntas bersih dari bangunan PKL. Dikatakan, Pasar Klithikan
Penggaron, mampu menam pung 2.300 lebih para PKL yang tersebar di Kota Semarang. Ia menegaskan, khusus untuk PKL bantaran BKT, semua dapat tertampung di Pasar Klithikan Penggaron. “Lalu, para PKL klithikan yang tersebar di berbagai tempat juga akan ditampung di Pasar Klithikan. Kami harapkan semua pedagang klithikan, nantinya terpusat di Pasar Klithikan Penggaron,” tambahnya. Pasar Klithikan Penggaron, tambahnya, merupakan pusat pedagang klithikan terbesar dan termegah di Kota Semarang, bahkan di Jawa Tengah. “Bangunannya kelihatan megah dan kokoh dan mampu menampung ribuan para PKL,” tambahnya. ■ Bakal Ramai Sementara itu, Ketua Persatuan Pedagang dan Jasa (PPJ) Kota
Semarang, Ngadino SH MH, juga merasa yakin Pasar Klithikan Penggaron nantinya bakal ramai. Sebab, di Penggaron juga akan dimaksimalkan dengan bus-bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) pindahan dari Terminal Terboyo ke Penggaron. “Kalau, Terminal Penggaron sesuai program akan dimaksimalkan dengan perpindahan bus-bus AKDP dari Terminal Terboyo ke Penggaron, maka Penggaron bakal ramai, karena PKL klithikan juga dipusatkan di Pasar Klithikan Penggaron,” ucapnya. Tetapi, Ia berharap, agar infrastruktur di Penggaron terus diperbaiki. Jalur ke Terminal Penggaron, perlu dicarikan jalan alternatif untuk kelancaran arus lalu lintas, sehingga kendaraan dapat lancar berjalan ke Terminal Penggaron. ■ bgy-die
Film-film Migrasi Pukau Pengunjung FFMG KOTA LAMA - International Migration Agency (IOM) menggelar Festival Film Migrasi Global (FFMG) pada Sabtu (9/12) di Impala Space, Jalan Letjen Suprapto No 34, Semarang, Sabtu (9/12) lalu. Acara ini merupakan acara pemutaran film migrasi internasional pertama yang diadakan di Indonesia, membahas topik migrasi di seluruh dunia. Festival ini rencananya akan diputar di lebih dari 100 tempat di beberapa negara, termasuk di Kota Semarang ini. Acara yang berlangsung selama dua hari itu, menampilkan tujuh film karya sineas muda internasional. Manager Impala Space, Farissa Satria mengatakan, festival ini bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Kota Semarang, agar lebih peka terhadap isu-isu migrasi yang sedang menjadi topik bahasan dunia. ‘’Pemutaran film-film internasional pilihan ini, bertujuan
MENANTI: Para penonton sedang menanti pemutaran film di Festival Film Migrasi Global (GMFF) di Impala Space, Jalan Letjen Suprapto No 34, Semarang, Sabtu (9/12) lalu, Sabtu (9/12) lalu. ■ Foto: Fatikha Amalina memperluas cakrawala berpikir kita tentang manfaat, serta tantangan dari migrasi. Jadi, kita dapat mengetahui dan merasakan apa yang terjadi pada mereka, yang harus bermigrasi dari satu negara ke negara lain,” paparnya kepada Koran Pagi Wawa-
san, Sabtu (9/11) lalu. Film-film yang diputar, mengangkat isu mengenai tantangan migrasi, baik dari segi pelaku maupun tim penyelamat. Beberapa judul film yang diputar antara lain ‘Misafir A Guest’ dan ‘To Kyma. A Rescue in The Aegean Sea’.
Film ‘Misafir A Guest’ menceritakan tentang kisah tiga remaja pengungsi dari negara-negara yang dilanda perang. Mereka melarikan diri ke Istanbul, untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Film tersebut menyoroti latar belakang cerita, bagaimana mereka menyesuaikan diri dengan kehidupan di kota multikultural, kontribusi mereka, dan bagaimana Istanbul memeluk mereka sebagai ‘tamu’ daripada ‘pengungsi’. Salah satu pengunjung, Ratna Hidayati (29), mengungkapkan kekagumannya terhadap film yang ditontonnya. ‘’Ini pertama kalinya saya menonton film bertajuk migrasi,’‘ kata Ratna. Menurut Ratna, ternyata kehidupan mereka tidak mudah, dan harus menghadapi banyak tantangan yang bisa berujung kematian. ‘’Saya kagum dengan film-film yang diputar di sini, semuanya bagus,’‘ sambungnya. ■ M.14-die
Teliti UMKM, Musthofa Raih Doktor di Undip PLEBURAN - Raut bahagia terpancar dari wajah Bupati Kudus, Musthofa, saat dinyatakan lulus, dalam ujian terbuka program doktor ilmu sosial dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Undip di Gedung Pascasarjana Undip Pleburan Semarang, Sabtu (9/12) lalu. Perjuangan selama 4 tahun 8 bulan 25 hari, dalam menyelesaikan studinya tersebut, terbayar lunas dengan predikat sangat memuaskan, IPK 3,51. Mengusung disertasi berjudul ‘Membangun Fleksibilitas Relasional Akulturatif Dengan Orientasi Kewirausahaan Dalam Upaya Peningkatan Kinerja Bisnis, Studi Empiris pada UMKM Bordir di Kudus’ setebal 200 halaman, bupati dua periode tersebut berharap penelitian yang dilakukan dapat dimanfaatkan untuk khalayak luas. “Penelitian ini menarik bagi saya, terutama untuk menemukan sebuah konsep baru, yakni bagaimana para pelaku bisnis Usaha Kecil Menengah (UKM) ini bisa meningkatkan produksinya dengan baik,” jelas Musthofa, usai ujian terbuka.
■ Gandeng Desainer Dalam penelitiannya, ia mengambil sampel sentra bordir di Kudus. Ia menggandeng desainer, dan menerapkan konsep yang ditemukan usaha tersebut. “Sentra bordir satu hal yang menjadi pertimbangan saya karena di Kudus awalnya usaha ini tidak terkenal seperti di Tasik. Saya mencoba ternyata desain dan bahan bisa ditingkatkan lebih bagus,” tandas pria kelahiran 2 Januari 1963 tersebut. Di satu sisi, ketika melihat ada kekurangan ia mencoba menggandeng berbagai pihak. “Keberanian untuk berinovasi sudah kami lakukan, dengan menggandeng para desainer dan hasilnya saat ini bisa lebih baik dari sebelumnya,” bebernya. Dia mengaku, tak mudah untuk menyelesaikan studinya tersebut, namun kendala yang ada dianggapnya sebagai sebuah tantangan untuk diselesaikan. Termasuk di tengah kesibukannya menjadi kepala daerah. “Terpenting itu nawaitu, niat, saya ingat betul sudah empat kali Ramadan, setiap habis tarawih saya selalu mengontak Prof
Sugeng selaku promotor untuk bimbingan. Alhamdulillah, kini sudah berhasil mencapainya,” tandasnya lagi. Sebelumnya, pria yang juga menjabat sebagai Pembina Forum UMKM Jateng tersebut, menyelesaikan studi S1 Ekonomi di STIE Semarang dan melanjutkan S2 Manajemen di Unisbank Semarang. Dia berharap, langkahnya itu menjadi motivasi PNS di Kudus, agar semangat menerus-
kan pendidikan hingga Doktor (S3). Dalam sidang terbuka tersebut, Musthofa diuji oleh tujuh penguji yaitu Ketua sekaligus Dekan FISIP Undip Dr Sunarto MSi, sekretaris Yuwanto PhD , penguji tamu yakni Prof Dr Agus Suroso, Prof Dr Asri Laksmi Riani, dan tiga orang promotor yaitu Prof Dr Sugeng Wahyudi, Dr Naili Farida MSi dan Dr Ngatno MM. ■ rix-die
DOKTOR: Bupati Kudus Musthofa didampingi istri, saat menerima ucapan dari Ketua Tim Penguji sekaligus Dekan FISIP Undip Dr Sunarto, usai dinyatakan lulus dalam ujian terbuka program doktor ilmu sosial di Gedung Pascasarjana Undip Pleburan Semarang, Sabtu (9/12). ■ Foto: Arixc Ardana
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
Pembobol Brankas Segera Disidang KRAPYAK - Perkara dugaan pencurian di restoran Tavern, Jalan Rinjani nomor 1, Semarang, dengan tersangka M Sopian segera disidangkan. Penyidikan telah selesai dan diajukan Jaksa Penuntut Umum Kejari Semarang ke Pengadilan Negeri (PN) Semarang. “Sudah dilimpahkan Kamis (7/12) lalu dan twrdaftar nomor perkara 918/Pid.B/2017/PN Smg. Selanjutnya akan ditetapkan majelis hakim pemeriksa dan jadwal sidangnya,” kata Noerma
Soejatiningsih, Panitera Muda Pidana pada PN Semarang, Minggu (10/12). Dugaan pencurian terjadi di restoran milik CV Tavern Indo pada 13 April 2016 pagi silam.
Pelaku Sofian mendatangi ke Tavern Indo, masuk ke dalam kantor melalui pintu samping keluar karyawan. Dia lalu mengambil kunci ruang kantor di meja kasir, dan masuk menuju laci di meja kerja Jeni. “Menggunakan sendok, pelaku mencongkel laci tersebut hingga rusak. Setelah laci terbuka, mengambil kunci brankas yang berada di laci tersebut,” sebut Zahri Aeniwati, jaksa Kejari Semarang yang menangani berkas perkaranya. Menggunakan kunci brankas, pelaku lalu membuka dan
mengambil uang di brankas Rp 65,8 juta. Dia lalu memasukkan uang ke dalam tas miliknya, dan brankas dikunci lagi. Selanjutnya, kunci brankas dikembalikan ke laci di meja Jeni. “Pelaku juga mengambil sebuah Apple Ipad 4 warna Silfer 64 GG yang berada di meja kantor,” lanjutnya. Dalam perkara itu, Eko Prabowo selaku pemilik Tavern mengalami kerugian Rp 65,8 juta dan sebuah Hp Apple. “Tersangka dijerat Pasal 362 KUHP,” kata Aeni. ■ rdi-die
Pencari Kerja Berburu Lowongan Perbankan Harus..... (Sambungan hlm 17) deling. Saya bersyukur, ternyata karir saya cukup cemerlang,’’ katanya kepada Koran Pagi Wawasan, belum lama ini. Berkat keahlian dan kecantikan parasnya, Nadya yang masih berstatus mahasiswi di Universitas Negeri Semarang ini berhasil menjadi 10 besar finalis Pemilihan Putra Putri Jurusan tahun 2016. Tak hanya di kalangan Universitas, ia juga menjajal mengikuti ajang pemilihan Putra-Putri Lingkungan Hidup (PPLH) 2017, dan berhasil masuk 10 besar. Kecintaannya pada dunia seni, juga membuat Nadya mudah bergaul dengan orang-orang di sekitarnya. ‘’Saya suka dengan kegiatan sosial dan bertemu orang-orang baru, untuk itu saya bergabung dengan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Unnes selama dua periode. Di sana saya memperoleh banyak teman dari berbagai macam bidang,’’ sambungnya. Tak hanya dunia seni tari, gadis berlesung pipi itu juga melebarkan sayapnya di dunia tarik sura dengan menjadi
Pajak ..... (Sambungan hlm 17) Yuswanto Ardi, Minggu (10/12). Menurutnya, penindakan tersebut dilakukan sesuai Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan yang tertuang pada Pasal 70 ayat 2 undang-undang tersebut. “Pada pasal tersebut dijelaskan, kalau STNK berlaku selama lima tahun, dan setiap tahunnya harus dimintakan pengesahannya. Jadi, kalau yang tak sesuai dengan itu, tentu saja melanggar aturan. Substansinya tetap dianggap tidak membawa STNK,” jelasnya. Sementara itu praktisi hukum, Yosep Parera mengatakan, ada pemahaman yang kurang sesuai dalam pelaksanaan Undang-Udang Lalu Lintas. Menurut dia, Pasal 70 seperti yang disebutkan Kasat Lantas, berkaitan dengan kewajiban membayar pajak yang kalau tidak dilakukan sanksinya jelas, yakni berupa denda. “Sepanjang pengen-
Kenalkan ..... (Sambungan hlm 17) kasi sepeda lowrider, dirinya harus mengeluarkan biaya antara Rp 2 juta hingga Rp3 juta. Sepeda lowrider merupakan komunitas yang awalnya muncul dari orang-orang pinggiran di Amerika Serikat. Pada waktu mereka ingin tampil trendi dengan kendaraannya, namun hanya memiliki sepeda dan bukannya mobil. Sehingga, kemudian memo-
vokalis di grup musik KISS (Komunitas Ilmu Sosial untuk Seni) yang beranggotakan mahasiswa-mahasiswa Jurusan Fakultas Ilmu Sosial Unnes. Walau dengan segala aktivitasnya di dunia seni, Nadya tak begitu saja melupakan kewajibannya sebagai mahasiswi. Ia mengaku, pendidikan adalah yang utama, begitu pula prestasi juga harus diutamakan. ‘’Akademik adalah hal terpenting bagi saya, namun prestasi tetap harus diperjuangkan sebagai tolok ukur kemampuan. Karena saya dapat belajar banyak hal melalui seni,’’ papar Nadya. Ia mengungkapkan, manajemen waktu adalah kuncinya. Selain itu, mengatur prioritas dalam hidup merupakan suatu kewajiban yang harus dipatuhi. ‘’Karena saya memiliki banyak kegiatan, harus pintar-pintar membagi waktu. Untuk kegiatan selain akademik hanya bisa saya kerjakan saat akhir pekan agar tidak mengganggu waktu belajar,’’ sambungnya, yang kini berambisi menjadi kandidat Puteri Indonesia tahun 2018 agar bisa mewakili Jawa Tengah. ■ Fatikha Amalina-die
dara kendaraan bermotor membawa STNK yang belum dibayar pajak tahunannya, maka yang bersangkutan tidak bisa ditilang,” ungkapnya. Kalau penindakan terhadap pelanggar lalu lintas berkaitan dengan tidak membawa surat-surat kelengkapan berkendara, Parera membeberkan, seharusnya merujuk pada Pasal 106. “Berkaitan dengan STNK diatur dalam Pasal 106 ayat 5b, setiap pemilik kendaraan wajib melengkapi dengan STNK,” jelasnya. Untuk itu, dia menyarankan kepada pengendara kendaraan bermotor yang mengalami hal itu, untuk menyampaikan kepada petugas yang memberikan tilang, agar menuliskan keterangan tentang keterlambatan pembayaran pajak sehingga harus ditilang dengan pasal tidak membawa STNK. “Dengan begitu, akan menjadi perhatian hakim yang menyidangkan pelanggaran lalu lintas itu sehingga bisa menolak tilangnya,” ungkapnya.■ SM Network/K44-die
difikasi sepedanya agar dapat tampil lebih bergaya. “Jadi waktu itu, sekitar tahun 1960-an di Amerika masih ngetren dengan mobil-mobil ceper yang dimodifikasi. Sementara karena orang-orang pinggiran di sana rata-rata berekonomi menengah ke bawah, mereka ingin ikutikutan tampil trendi dengan memodifikasi sepedanya dengan membuatnya ceper,” ungkapnya. ■ SM Network/M Arif Prayoga-die
PINDRIKAN - Sekitar empat ribu pencari kerja menyerbu helatan Job Fair Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) ke-19, yang digelar di gedung E lantai 3 Kampus Udinus Semarang, Sabtu-Minggu (9-10/12). Job fair kali ini, Udinus Career Center (UCC) menggandeng Perhimpunan Bank Swasta Nasional Perbanas. ‘’Jika dalam pelaksanaan Job Fair yang lalu, perusahaan yang bergabung dari berbagai sektor, kali ini khusus hanya dari perbankan. Ini seiring dengan kerjasama yang kita lakukan dengan Perbanas,’’ papar Kepala UCC Andik Setyono PhD, disela kegiatan di kampus Udinus, Minggu (10/12). Menurut Andik, minat masyarakat khususnya para pencari kerja tetap tinggi. ‘’Tercatat hingga hari terakhir pelaksanaan, mencapai sekitar empat ribu pengunjung,’’ tambahnya. ■ Bidang IT Tercatat sebanyak 14 bank pemerintah dan swasta yang ikut serta, di antaranya BNI 46, Mandiri, Danamon, BTPN, CIMB Niaga hingga Bank BNP. ‘’Sebagian besar lowongan yang ditawarkan di bidang IT, ini sesuai dengan Udinus sebagai kampus berbasis IT serta lowongan lainnya seperti marketing, customer service hingga teller,’’
Turun ..... (Sambungan hlm 17) am bles dan mengenai kabel telepon, sehingga sambungan telepon di sana putus. Lurah Kembangarum, Sigit Suwarso mengatakan, pada Sabtu (9/12) di lokasi tersebut telah diketahui adanya lubang pada jalan. Dia menyimpulkan, saluran drainase dari buis beton yang ada di bawah jalan telah pecah, sehingga tanahnya ambles. Drainase tersebut menampung aliran air yang ada di perumahan bagian atas. “Mau ditutup oleh warga, Jauh ..... (Sambungan hlm 17) yang jaraknya 3,5 km dari pintu tol Gayamsari. Jalan Majapahit yang dilewati, juga juga sering macet. Sementara itu, untuk jarak antara pintu tol Kaligawe dengan Terminal Terboyo lebih dekat, yakni 1,7 km. Meski di Jalan Raya Kaligawe juga sering macet, namun waktu tempuh tidak selama dibandingkan pintu tol ke Terminal Mangkang, atau Terminal Penggaron. ‘’Idealnya, untuk Terminal Tipe A Mangkang, menunggu Tol Semarang-Batang selesai dibangun. Bus Akap bisa masuk keluar di pintu tol yang ada di daerah mangkang. Dengan begitu, tak terjebak macet, atau menambah kemacetan di Jalan Walisongo,’’ ujar Pengamat Transportasi dari Unika Soegijapranata, Djoko Setijowarno, Minggu (10/12). Dia mencontohkan, rute bus Peralihan ..... (Sambungan hlm 17) Tipe C pengelolaan di tangan Pemkot dan menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD). Dia menambahkan, mengacu UU 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah, semua terminal Tipe A di Indonesia diambil alih pengelolaannya oleh pemerintah pusat. Saat itu, di Semarang ada dua terminal, yakni Terboyo dan Mangkang. Untuk pengelolaan Terminal Mangkang, sudah diambil alih pemerintah pusat. Adapun pemkot berinisiatif mengambil alih Terboyo. ‘’Pertama mencari solusi, kenapa aAKAP dan AKDP tidak mau masuk Terminal Mangkang dan Penggaron. Langkah selanjut-
BERJUBEL: Ribuan pencari kerja memadati helatan Job Fair Udinus ke-19,kerjasama UCC dan Perbanas yang digelar di gedung E lantai 3 Kampus Udinus Semarang, Sabtu-Minggu (9-10/12). ■ Foto: Arixc Ardana menyediakan Konseling Karir di siapkan nantinya,’’ jelas Andik. tandasnya. Para pencari kerja tersebut, area Job Fair gedung E lantai 3. Tidak hanya itu, dalam Job Fair ke-19 tersebut pihaknya juga dihibur penampilan live music Konseling Karir tersebut akan mengangkat tema ‘Job Festival’, dari UKM Musik Udinus, lomba ditangani langsung oleh pelaku seiring dengan tematik seperti fotografi di area Job Fair dengan industri perbankan yang sudah festival. ‘’Pencari kerja tak hanya juri dari Perbanas, culinary expo mumpuni. Para job seeker bisa melamar pekerjaan saja namun dan seminar untuk alumni langsung konseling karir,’’ pungjuga bisa menikmati pertunjukan Udinus ataupun umum. kasnya.■ ‘’UCC dan Perbanas juga dan suguhan yang sudah kami rix-die
■ Diurug Kembali Satu unit rumah yang nyaris ambruk itu milik Marsudi (58).
Tembok rumah tampak retakretak, akibat tanah di sampingnya ambles. Lantai kamar di rumah tersebut telah ambrol beberapa sentimeter. “Untuk sementara barangbarang dipindah ke sisi rumah yang jauh dari tanah ambles. Mungkin rumahnya tidak dibuat tidur dulu,” ujar Marsudi. Perbaikan rumah, kata dia, bakal dilakukan sendiri. Saat tanah ambles, penghuni rumah kontrakan tersebut sudah tidak ada di sana. Rumah dalam keadaan kosong. Diakuinya, rumah tersebut berada di atas saluran air, sehingga rawan ambles. “Dulu di bawah
sini kan sungai. Terus diurug dan dibuat saluran drainase,” imbuh dia. Lurah Kembangarum me nambahkan, kejadian tersebut telah dikoordinasikan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Semarang dan Dinas Perumahan dan Pemukiman (Dispermakim) Kota Semarang. “Nanti mungkin akan diurug lagi. Saluran yang baru akan dibuat di sampingnya, tapi tidak lagi di bawah tanah. Nanti saluran dibuat terbuka saja dan di atasnya diberi besi agar air dari atas bisa langsung masuk,” kata dia.■ SM Network/H74,K18-die
AKAP untuk Semarang-DI Yogyakarta masih menggunakan tol Krapyak. Dari pintu tol menuju ke Terminal Mangkang masih jauh. ‘’Ditambah lagi pada jam tertentu bus AKAP sudah tidak boleh masuk dalam kota. Pemindahan ini masih perlu waktu,” terang Djoko. Dia menambahkan, pemerintah juga perlu menyiapkan sarana dan prasarana penunjang. Moda transportasi dalam kota harus sampai malam atau 24 jam, untuk mengakomodasi penumpang yang turun dari Terminal Mangkang menuju wilayah dalam Kota Semarang. ‘’Bisa memaksimalkan BRT Trans Semarang untuk mengakomodasi penumpang di terminal menuju tengah kota. Tapi, fasilitasnya diperbaiki lagi, mulai haltenya, penjadwalan yang teratur, sehingga bisa diketahui calon penumpang. Penumpangnya kan banyak dari luar provinsi, yang usai turun dari bus AKAP,” imbuhnya.
■ Penggaron Untuk Terminal Tipe B Penggaron, Djoko menyarankan, perlu konsistensi dari Perusahaan Otobus ( PO) untuk transit ke terminal tersebut. Menurutnya, trayek bus dari timur seperti JeparaKudus-Demak-Penggaron melewati Tol Gayamsari itu bagus. Karena bila melalui Jalan Wolter Monginsidi langsung menuju Penggaron akan menyebabkan macet. ‘’Fisik Jalan Wolter Monginsidi masih belum sempurna untuk rute bus AKDP. Tapi bisa dilihat hasilnya dulu apakah sudah baik bila melalui Tol Gayamsari,” pungkasnya. Adapun Kasat Lantas Polrestabes Semarang, AKBP Yuswanto Ardi mengatakan, untuk mengantisipasi kemacetan di jalur Gayamsari-Penggaron, pihaknya akan mengerahkan anggota untuk melakukan penjagaan di jalur tersebut. Tak hanya itu, pi-
haknya juga akan melakukan pengaturan jalan di berapa titik yang rawan terjadi kemacetan. “Karena ini baru berjalan dan kemacaten terjadi masih dalam batas wajar maka langkah awal kami akan melakukan penjagaan dan pengaturan saja,” ungkapnya, Minggu (10/12). Terkait langkah lain, lanjut dia, masih terus berkoordinasi dengan pihak terkait, termasuk Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Semarang, terhadap layak atau tidaknya jalur tersebut. Jangan sampai justru nanti terjadi kemacetan yang semakin parah. “Saya sudah mengusulkan ke Dishub untuk melebarkan jalan. Lalu, menambah lajur di pintu masuk ke Terminal Penggaron supaya bus yang masuk dan mengantre tidak mengganggu pengguna jalan lain,” jelas Yuswanto. ■ SM Network/daz, K44,K18-die
nya, Pemkot harus menyesuaikan sarana dan prasarana penunjang, sesuai perencanaan awal. Seperti halnya, menyediakan trayek penghubung antarterminal,’’ imbuh politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut.
penumpang di terminal bayangan. Pasalnya, penumpang juga belum menggunakan angkutan penghubung yang ada di terminalterminal. ‘’Angkutan penghubung tersebut, bisa memanfaatkan BRT yang sudah beroperasi saat ini. Apakah koridor BRT sudah menghubungkan antarterminal. Kalau belum, perlu penambahan koridor BRT. Dengan begitu, penumpang bisa terlayani dan tidak perlu turun di terminal bayangan,’’ ujar politisi PDI Perjuangan ini. Adapun Anggota Komisi C DRPD Kota Semarang, Suharsono menuturkan, waktu transisi semua bus yang berhenti di Terminal Terboyo dialihkan ke Penggaron, harus dibarengi dengan sosialisasi lebih gencar, agar
masyarakat tidak kecele. Menurut Suharsono, bagi para pengusaha dan sopir bus, harus segera menyesuaikan kebijakan baru. Dikatakan, jangan sampai ada kreasi dengan berhenti atau menaikturunkan penumpang di tempat yang tidak seharusnya. Hal itu, bisa mengganggu kelancaran lalu lintas, keamanan dan kenyamanan penumpang dan pengguna jalan lain. ‘’Perlu kesiapan bersama untuk melaksanakan kebijakan pemindahan ini. Mulai dari Dishub Kota Semarang, Dishub Provinsi, Dishub Pemerintah Pusat, dan kepolisian, untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan,’’ tambah politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini. ■ SM Network/K18,H74,daz-die
malah sudah ambles. Buis betonnya sepertinya sudah lama pecah. Ini dulu kan jurang yang diurug, sehingga salurannya ada di bawah,” ungkap Sigit saat ditemui di lokasi. Dari pantauan di lapangan, warga langsung meminimalisasi dampak amblesnya tanah, dengan membuat bronjong di tepi lubang dengan bambu. Hal itu dilakukan, agar tanah yang ambles tidak meluas, sehingga rumah warga yang ada di sekitarnya tidak ikut ambruk.
■ Penghubung Ketua DPRD Kota Semarang, Supriyadi juga menuturkan, selain sosialisasi, angkutan penghubung antarterminal, dan terminal ke pusat kota juga harus disiapkan, mulai jenis, hingga kebutuhan armadanya. Dengan begitu, akan tercipta sistem transportasi terintegritas. Menurutnya, hal inilah yang masih siap. Karenanya, saat jalur AKAP dan AKDP dipindah, banyak PO yang terpaksa menurunkan
Senin Kliwon, 11 Desember 2017
n Digelar Fisip Undip
Siti (Wawasan) Juara II Journalist Writing Contest
BAGIKAN PIN: Kepala Kejari Semarang, Dwi Atmaji (kanan) didampingi Kasi Pidsus, Adi H Wicaksono saat membagikan kaos dan pin, Minggu (11/12). n Foto : Ist/Sunardi.
n Peringati Hari Antikorupsi
Berikan Edukasi Publik KALIBANTENG - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari), Dwi Samudji, mengajak masyarakat terlibat memberantas korupsi. Hal itu disampaikan dalam rangka memperingati Hari Anti-Korupsi, Minggu (10/12). Menurutnya, tanpa partisipasi publik, pencegahan dan penindakan korupsi tidak berhasil. “Dalam rangka Hari Anti-Korupsi, kami mengajak masyarakat memberantas korupsi bersama. Silakan melaporkan, jika menemukan indi - kasi korupsi,” kata Dwi kepada wartawan, Minggu (10/12) . Sesuai tema besar Hari AntiKorupsi Internasional (HAKI) tahun 2017, Dwi mengatakan, korupsi berdampak kerugian
negara. ‘’Sesuai tema HAKI, bergerak bersama memberantas korupsi untuk mewu jud kan masyarakat yang sejahtera,’’ kata Kajari didampingi Kasi Tindak Pidana Khusus, Adi Hardiyanto Wicaksono. Peringatan HAKI di Kejari Semarang, digelar melibatkan sejumlah pejabat struktural, jaksa, dan pegawai, dengan melakukan kegiatan sosialisasi antikorupsi kepada masyarakat. Dalam kegiatan itu dibagikan stiker, pin dan kaos
kepada masayarakat dan pengguna jalan di depan kantor Kejari. Adhi Hardiyanto Wicaksono menambahkan, kampanye anti-korupsi, kegiatan itu juga sebagai wujud partisipasi menciptakan keadaan aman dan kondusif, serta tepat sasaran dalam segala bidang. Pihaknya berharap, hal itu bisa memberikan edukasi kepada publik mengenai bahaya laten korupsi. “Kami ingin mengajak masyarakat untuk mengawasi kinerja para pejabat pemerintah maupaun penegak hukum agar tidak melakukan korupsi. Kami juga mempersilahkan masyarakat melapor apabila menemukan indikasi dugaan kasus korupsi,” imbuhnya.
n Program Pendidikan Kasi Intelijen Tri Yulianto mengaku, telah menggelar program pendidikan antikorupsi dan pencegahan korupsi. “Salah satunya Jaksa Masuk Sekolah (JMS). Penyuluhan hukum terhadap pelajar, dengan sasaran siswa tingkat SMP dan SMA sederajat,” kata dia. Sementara itu, berdasar data penanganan perkara korupsi tahun 2017, Kejari Semarang hanya menangani satu perkara. Yaitu korupsi pungutan liar kios di Pasar Suryokusumo, dengan terpidana Supardi. “Data penanganan perkara, Kejari Kota Semarang selama 2017 hanya satu perkara,” kata Kasi Penuntutan Kejati Jateng, Rustam Efendi.n rdi-die
SETERAN - Wartawan Koran Pagi Wawasan, Siti Khajarwati meraih juara II dalam journalist writing contest yang digelar FISIP Undip. Sedang juara I diraih Zuhdiar Laeis dari LKBN Antara, serta juara III Hartatik dari Suara Merdeka. Pemberian penghargaan pemenang diberikan dalam acara Alumni FISIP Undip Awards 2017 yang berlangsung di Hotel MG Setos, Jalan Gajah Mada, Semarang, Sabtu (9/12) malam. Selain itu, pemberian penghargaan juga diberikan Ikatan Almuni (IKA), Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Undip kepada sejumlah alumni seperti Mangara Pardede, yang kini menjabat Walikota Jakarta Pusat. Demikian juga kepada Kurniawati Hastuti Dewi alumni yang kini menjadi peneliti di LIPI, Sarwono Sudarto (Direktur Keuangan {PLN), Witjaksono (pengusaha), Yogi Arief Nugraha (Wapimred Kompas TV), Hadi Prabowo (Sekretaris Jenderal Kemendagri). Dalam kesempatan ini, Ketua Pimpinan Pusat (PP) Ikatan Almuni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Undip, Akhmad Muqowam mengatakan, kerja sama antara almamater dan alumni, diharapkan akan lebih meningkatkan eksistensi organisasi. ‘’Ditilik dari sudut pandang manapun, sebuah organisasi alumni akan mampu memberikan kemanfaatan horisontal kepada sesama alumni dan almamater, maupun manfaat vertikal bagi kemajuan bangsa dan negara,’’ kata Akhmad Muqowam, yang juga Ketua Komite I DPD RI, Sabtu (9/12) malam. Menurut Muqowam, meski belum lama berdiri, namun IKA FISIP Undip telah menunjukkan kiprahnya, dan memperkuat jejaring kerja sama, melalui berbagai kegiatan akademis dan nonakademis (sosial) yang bermanfaat bagi masyarakat. Hal sama dikatakan Dekan FISIP Undip Dr Sunarto. Menurutnya, IKA FISIP Undip, diharapkan lebih berkiprah untuk memberi manfaat baik itu bagi almamater maupun bangsa dan negara. Keberhasilan FISIP Undip, tidak hanya berskala regional, namun nasional dan internasional. ‘’Termasuk juga menjalin kerja sama dengan media massa di Tanah Air. Bahkan, dalam tahun ini memberi wadah bagi jurnalis dalam lomba journalist writing contest,’’ tambah Sunarto Acara selain dihadiri para alumni dari berbagai angkatan, juga Wakil Rektor III Undip, Dr Budi Setyono PhD. Dia berharap, almuni bisa bersinergi bersama-sama memberi masukan untuk membangun Undip. ‘’Masukan ini penting untuk menjadikan lebih baik kampus kita. Ini mengingat alumni yang kini tersebar di sejumlah kota, tidak sedikit yang mempunyai jabatan penting,’’ jelas Budi. n Skh-die
ALUMNI: Wakil Rektor III, Dr Budi Setyono PhD (paling kiri), Dekan FISIP Undip Dr Sunarto (dua dari kiri) dan sejumlah alumni FISIP Undip dalam acara Alumni FISIP Undip Awards 2017, di Hotel MG Setos, Jalan Gajah Mada, Semarang, Sabtu (9/12) lalu.n Foto: Siti KH
n Natalan ‘Nguri-uri’ Budaya
GKJ Ajak Jemaat Nonton Wayang Orang Ngesthi Pandhowo PARA Dewa sedang melakukan rapat untuk membicarakan pernikahan Arjuna dengan Dewi Dersanala, putri Bethara Brahma. Tiba-tiba, Bethari Durga masuk, dan meminta agar Dewi Dersanala dinikahkan dengan anaknya, Dewa Srani. Narada menentang, karena Dersanala sudah punya pasangan yaitu Arjuna, bahkan sudah mengandung lima bulan. Tetapi, ketika Arjuna dan Dewi Dersanala sedang memadu kasih, tiba-tiba Brahma datang dan meminta agar Arjuna meninggalkan Dersanala, karena hendak dinikahi Dewa Srani. Arjuna pun diusir. Sementara itu, Dersanala sudah tiba waktunya melahirkan, dan sang bayi laki-laki oleh ayahnya, Hyang Brahma dibuang ke Kawah Candradimuka. Si anak tidak mati, tetapi justru berubah sakti, dan berusaha mencari ayah dan ibunya. Hingga bertemu Narada dan diberi nama Wisanggeni, serta diberi tahu ayahnya bernama Arjuna dan ibunya Dersanala, tinggal di Madukara. Wisanggeni pun mencari
ayahnya, para dewa dilawan, yang ditemui dan tidak memberi tahu di mana ayahnya dihajar, termasuk kakeknya sendiri. Demikian juga para punakawan serta keluarga Pandhawa seperti Werkudara, Gatotkaca, dan Kresna, juga dihajar. Dan, akhirnya Wisanggeni menemukan ayah dan ibunya, serta Arjuna berhasil membunuh Dewa Srani dan berkumpul lagi dengan
Dersanala. n Lestarikan Budaya Itulah cerita ringkas yang disajikan Wayang Orang Ngesthi Pandhowo dalam lakon ‘Wisanggeni Lair’, dalam peringatan Natal Gereja Kristen Jawa (GKJ) Tlogosari, Sabtu malam (9/12) lalu. Ketua panitia, Edi Tris mengatakan, GKJ Tlogosari memilih pertunjukan wayang untuk mer-
ayakan Natal tahun ini, karena GKJ yang merupakan gereja Jawa punya tanggung jawab untuk memelihara dan melestarikan budaya Jawa, di antaranya wayang. Oleh sebab itu, kata Edi lagi, GKJ Tlogosari bekerja sama dengan Ngesthi Pandhowo menggelar pertunjukan wayang orang ini. Bahkan, seorang warga jemaat, Warjono, juga ikut main sebagai Petruk. Sedang iringan
BERSAMA PUNAKAWAN: Anak-anak diundang naik panggung oleh Pdt Anung Tri Rumantyo untuk bisa bersalaman dengan punakawan Semar- Gareng, Petruk, Bagong. n Foto: Widiyartono
pujian, pemain karawitan adalah jemaat GKJ Tlogosari. Sekitar 400-an jemaat GKJ Tlogosari nyaris tak beranjak, selama sekitar tiga jam sejak acara perayaan dimulai hingga tuntasnya pentas wayang. Pentas wayang ini pun, hanya berlangsung sekitar dua jam. Penampilan Wisanggeni, yang dimainkan bocah berumur kirakira tujuh atau delapan tahunan, sangat memukai penonton. Wisanggeni kecil yang sakti mandraguna. karena ketika bayi dilemar ke Kawah Candradimuka ini ,selalu melawan siapa saja yang tidak mau menunjukkan di mana ayahnya. Setiap kali yang ditanya tidak menjawab, Wisanggeni selalu bilang, ‘’Tak antemi kowe.’’ Dan, memang benar-benar dihajar, termasuk para dewa. Inilah yang menarik, sehingga anak-anak pun suka. Pendeta Anung Tri Rumantyo, juga tampil dalam segmen ‘garagara’. Pdt Anung mengajak anakanak naik ke panggung, dan bertanya apakah anak-anak kenal pizza, spaghetti, Batman, Iron
Man? Anak-anak pun menjawab, ‘’Tahu….’’ Tetapi ketika ditanya, apa itu oblok-oblok atau tokoh Setyaki, hanya satu-dua anak saja yang tahun. ‘’Ini menunjukkan, bahwa kita kurang memahami budaya sendiri. Karena itu, GKJ Tlogosari mengajak jemaat untuk kembali mengenal budaya sendiri, dengan menonton wayang,’’ kata Pdt Anung. Dia juga mengatakan, lakon ‘Wisanggeni Lair’ menggambarkan seorang bayi yang lahir, dan kelak akan menyelamatkan Pandawa dalam perang Bharatayuda. ‘’Seperti halnya Yesus yang lahir untuk menyelamatkan manusia,’’ katanya. Dalam kesempatan itu, juga diserahkan persembahan jemaat yang dikumpulkan dalam perayaan di Ngesthi Pandowo, semuanya untuk Yayasan Ngesti Pandhowo yang diterima oleh pemimpinnya, Djoko Mulyono. Inilah cara orang Jawa merayakan Natal. Dengan nonton wayang, Damai di hati, damai di bumi, budaya lestari. n Widiyartono R-die