Surat Kabar Harian Kupas Tuntas Edisi Rabu, 24 Oktober 2018

Page 1

Berlangganan & Keluhan Pelanggan Hubungi: 0852 0855 3166/0823 7449 4987

Email kupastuntas7@gmail.com

WWW.KUPASTUNTAS.CO

Rp4000 | RABU, 24 OKTOBER 2018

56.201 Pelamar Lolos Seleksi CPNS Hingga batas akhir seleksi berkas administrasi (Berkas) pada Senin (22/ 10) pukul 23.59 WIB, sebanyak 56.201 pelamar CPNS di Provinsi Lampung dinyatakan lolos. Ada tiga Pemda yang belum bisa diakses hasil seleksi berkas pelamar CPNS melalui wesbsite setempat. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) JUMLAH terbanyak pelamar CPNS yang lolos seleksi administrasi ada di Pemda Pringsewu sebanyak 8.405 pelamar. Disusul Pemda Lampung Selatan (Lamsel) dengan 6.381 pelamar dan Pemda Pesisir Barat (Pesibar) sebanyak 5.730 pelamar (lengkap lihat tabel).

Sedangkan tiga Pemda yang belum bisa diakses hasil seleksi administrasi pelamar CPNS-nya hingga Selasa (23/10) pukul 20.00 WIB, yakni Pemkot Metro, Pemda Lampung Timur dan Pemda Lampung Tengah. Kabid Pengadaan Kesejahteraan dan Mutasi Pegawai Wiwid, mewakili Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pringsewu Dawam Raharjo menjelaskan, dari 9.190 pelamar CPNS di Kabupaten Pringsewu, 785 diantaranya dinyatakan tidak memenihi syarat (TMS). "Verifikasi berkas sudah final dan berakhir pada pukul 23.59 WIB Senin (22/10). Sebanyak 8.405 pelamar dinyatakan memenuhi syarat (MS), sehingga bisa lanjut ke tahap berikutnya,” kata Wiwid, Selasa (23/10). Dikatakan Wiwid, berbagai per>> Baca

56.201 Hal 8

 Mabes Polri Tes Urine Personel Polda Lampung

Pileg 2019

Kapolda dan Wakapolda Negatif Narkoba Bandar Lampung (Kupas Tuntas)

Foto : Kardo/Kupas Tuntas

TES URINE - TIM gabungan Mabes Polri dari Propam serta Dokkes, secara mendadak melakukan tes urine terhadap 550 personel Polda Lampung dan 230 personel Polresta Bandar Lampung, Selasa (23/10).

TIM gabungan Mabes Polri dari Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) serta Divisi Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes), secara mendadak melakukan tes urine terhadap 550 personel Polda Lampung dan 230 personel Polresta Bandar Lampung, Selasa (23/10). Ketua Tim Gabungan Sesroprovost Divisi Propam Mabes Polri Kombes Pol Parimin Warsito mengatakan, tes urine

dilakukan terhadap personel Polda Lampung dan Polresta Bandar Lampung dalam upaya membentuk personel Polri yang bersih dari narkotika. "Program Kapolda dan Propam saya acungi jempol. Karena kami tahu, program yang diperintahkan oleh Kapolda telah dilaksanakan maksimal oleh Propam. Misalnya dengan rutin melakukan tes urine serta menegaskan kepada anggota untuk tidak berhubungan dengan narkotika," kata Kombes >> Baca

Bawaslu Tempatkan 1 Pengawas di TPS BANDAR LAMPUNG - GUNA memperketat pengawasan saat hari pencoblosan pada Pemilihan Umum 2019 mendatang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Lampung akan menempatkan satu orang pengawas di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS). Keberadaan satu pengawas di setiap TPS diharapkan bisa meminimalisiri atau menghindari terjadinya pelanggaran maupun pergeseran suara pada saat penghitungan suara. “Untuk mengantisipasi terjadinya kecurangan di TPS, maka Bawaslu Lampung akan menyiapkan satu pengawas pada masing-masing TPS,” kata Ketua

Kapolda Hal 8

>> Baca

Bawaslu Hal 8

Kasus Ibu Dibacok-Anak Ditembak

Kapolres: Senjata Api Rakitan Masih Beredar di Mesuji Bandar Lampung (Kupas Tuntas) JAJARAN Polres Mesuji masih terus memburu pelaku penembakan dan pembacokan terhadap ibu dan dan, Tugini (40) dan Ramahdi (16), warga Desa Mekar Jaya,

Dusun Rowosari, Kabupaten Mesuji yang terjadi pada Minggu (21/10) sekira pukul 01.00 WIB lalu. Kapolres Mesuji AKBP Edi Purnomo mengatakan, masih menunggu kedua korban sehat dan pulih dari trauma, agar bisa dimintai keterangan terkait kronologis kejadian. Apalagi, Ramahdi menga-

Bung Kupas ...

>> Baca

Kapolres Hal 8

Ruwa Jurai

Bersih-bersih Internal POLRI terus melakukan pembenahan internal untuk menjaga citra di tengah-tengah masyarakat. Hal itu dibuktikan dengan kedatangan tim gabungan Mabes Polri dari Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) serta Divisi Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) secara mendadak ke Polda Zainal Hidayat, SH Lampung dan Polresta Bandar Lampung, Selasa (23/10). Kedatangan tim Mabes Polri dalam rangka melakukan tes urine terhadap 550 personel Polda Lampung dan 230 personel Polresta Bandar Lampung. Polri ingin semua personelnya bersih dari penyalahgunaan narkotika. Hasilnya memuaskan, seluruh personel Polda Lampung dinyatakan negatif. Sudah bukan menjadi rahasia lagi, penyalahgunaan narkotika sudah hampir melibatkan seluruh lapisan masyarakat, termasuk aparat penegak hukum seperti oknum personel Polri. Jika oknum aparat penegak hukum semakin banyak terlibat narkoba, dikhawatirkan pemberantasan narkoba akan semakin sulit dilakukan. Dalam ekspos akhir tahun 2017, Polda Lampung merilis selama 2017 tercatat sebanyak 332 personel melakukan >> Baca

lami gangguan mental. "Dugaan sementara, pelaku lebih dari satu orang. Saat ini kita kesulitan meminta keterangan para korban. Ramahdi itu ternyata mengalami gangguan mental," kata Edi Purnomo saat ditemui di Mapolda Lampung, Selasa (23/10). Dari penelusuran awal jelas dia, aparat kepolisian menerima informasi kejadian tersebut diduga lantaran adanya niat dari para pelaku untuk melakukan pemba-

Bersih-bersih Hal 8

Peraih Medali Emas Tinju PON, Kini Jadi Petugas PPSU Tinju merupakan hobi Muhammad Ali Wesi. Bahkan sejak tahun 2005/2006 saat masih duduk di bangku SMP, ia sudah bertanding di amatir. Lelaki kelahiran Lampung, 26 Agustus 1991 ini pernah meraih medali emas saat bertanding dalam PON Ujung Pandang. Berbagai kejuaraan nasional telah diikutinya, termasuk ke luar negeri dan meraih berbagai penghargaan. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) USAI di amatir, Muhammad Ali Wesi mengembangkan sayapnya dengan pindah ke dunia profesional pada kelas Bantam hingga Ringan Junior. Dia juga sempat bertanding di kejuaran PABA melawan petinju Jepang dan berhasil menang KO. “Waktu itu, rasanya bangga sekali bisa menang lawan petinju Jepang,” ucap Ali,

Selasa (23/10). Namun, profesi bertinjunya ini harus terhenti pada 2013, setelah menikah. Mengingat di dunia tinju profesional untuk membiayai kebutuhannya harus ditanggung sendiri. Sementara sudah punya tanggungan keluarga. “Jadi saya berhenti dari tinju karena berat mencari biaya. Saya fokus cari nafkah buat keluarga,” katanya. Usai menjadi petinju, pekerjaan apa saja dijalani,

mulai dari menjadi tukang batu hingga kerja di valet parking. Semua dijalani untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Akhirnya, bapak satu anak inipun diterima bekerja sebagai petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di Kelurahan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat. Pekerjaan barunya tersebut dijalani penuh dengan semangat dan tanggung jawab.

Muhammad Ali Wesi

“Bagi saya selagi halal buat anak istri, kenapa nggak dijalani?” sambung Ali. Dulu saat bertinju, kepala lawan yang menjadi sasaran jab dan upper cut pukulannya. Tapi kini jadi anggota PPSU yang harus disikat dan dibersihkan adalah sampah jalanan. “Sekarang ya tugas apa saja dari Pak Lurah ya disikat habis,” tutur Ali. >> Baca

Peraih Hal 8


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.