:: LAMPUNG POST :: Minggu, 1 Maret 2015

Page 1

±

±

CMYK

± facebook.com/lampungpost @lampostonline @buraslampost

I

24 Hlm. minggu 1 maret 2015

TERUJI TEPERCAYA

i TAHUN XL Terbit Sejak 1974 i Rp3000 No. 13416

www.lampost.co

±

Final Pembuka Chelsea Sabet Trofi FINAL Piala Liga atau Capital One menjadi awal ambisi Chelsea memborong trofi musim ini ketika bertemu Tottenham Hotspur di Wemley Stadium, malam nanti. Piala itu merupakan satu dari tiga gelar yang diincar The Blues selain Liga Primer dan Liga Champions. Meski menjuarai Piala Liga b u k a n target utama,

kapten John Terry percaya kemenangan di Wembley merupakan pembuka jalan bagi trofi lainnya, seperti yang mereka alami satu dekade lalu. Tepatnya pada 2005, Chelsea mengawinkan piala liga dengan gelar Liga Primer. Kenangan 10 tahun lalu ini juga berke -

san di benak pelatih Jose Mourinho. Pasalnya, kemenang­an itu merupakan pertama kali mempersembahkan trofi bagi tim London Biru yang saat itu menaklukkan Cardiff City 3-2 di Stadion Millenium. Tahun ini pun, target juru taktik asal Portugal itu masih sama, me menangi final siapa pun lawannya. “Ini adalah final dan kami datang u n t u k m e -

nang, tidak ada alasan kalah,” ujar The Happy One. Dilihat dari skuat, Mourinho tak akan memiliki kendala menurunkan pemain mana pun yang diinginkannya. Kecuali Nemanja Matic yang absen karena sanksi, semua penggawa Stamford Bridge bisa merumput, termasuk striker Diego Costa. Pertemuan dengan Spurs pada puncak Piala Liga ini bak ulangan final 2008. Dalam laga yang juga dihelat di Wembley itu, The Lilywhites yang masih dilatih Juande Ramos memecundangi skuat Avram Grant

Chelsea (4-4-2)

1-Lloris, 5-Vertonghen, 6-Chiriches, 21-Fazio, 2-Walker, 22-Chadli, 17-Townsend, 23-Eriksen, 42-Bentaleb, 11-Lamela, 18-Kane

Pelatih: Mauricio Pochettino

Pelatih: Jose Mourinho

26

13 � AP/JON SUPER

� AFP/IAN MACNICOL

Herry Kane

Diego Costa

Rekor Pertemuan

±

5

28

2 Jan 2014 Liga Primer Tottenham 5-3 Chelsea 4 Des 2014 Liga Primer Chelsea 3-0 Tottenham 9 Mar 2014 Liga Primer Chelsea 4-0 Tottenham 28 Sep 2013 Liga Primer Tottenham 1-1 Chelsea 9 Mei 2013 Liga Primer Chelsea 2-2 Tottenham

10 4 12

2

11 17

19 18 23

22 23

21

1

21

42

6 5

Siaran Langsung SCTV/beIn Sport 1 Minggu (1/3) Pukul 23.00 WIB Lima laga terakhir Chelsea 21 Feb 2015 Liga Primer Chelsea 1-1 Burnley 18 Feb 2015 Liga Champions PSG 1-1 Chelsea 12 Feb 2015 Liga Primer Chelsea 1-0 Everton 7 Feb 2015 Liga Primer Aston Villa 1-2 Chelsea 1 Feb 2015 Liga Primer Chelsea 1-1 Man City

oasis

Orang Muda dan Pendengaran ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan 1 miliar orang muda berusia 12—35 tahun di negaranegara berpenghasilan menengah dan tinggi berisiko mengalami gangguan pendengaran akibat sering menyimak musik atau audio lain dengan suara kencang. Separuh dari jumlah itu terancam gangguan pendengaran gara-gara tingkat volume tinggi suara yang digunakan di ponsel pintar atau pemutar ­audio. Sedangkan 40% terancam gangguan pendengaran akibat tingkat audio membahayakan di konser atau klub malam. WHO menetapkan volume suara yang berbahaya bagi pendengaran ialah di atas 85 desibel selama 8 jam atau 100 desibel selama 15 menit. Contoh saja, kebisingan lalu lintas pada jam-jam sibuk sudah mencapai 85 desibel. Karena itu, WHO menganjurkan penggunaan alat-alat personal pemutar musik tidak lebih dari 1 jam saja sehari, itu pun dengan volume rendah. WHO juga menyarankan penggunaan penyumbat telinga saat berada di lingkungan bising, juga melakukan pemeriksaan rutin pendengaran. (MI/R5)

Keceriaan dengan Hijabshawl Selendang ± Pelangi... Hlm. 17

Lima laga terakhir Tottenham 27 Feb 2015 Liga Eropa Fiorentina 2–0 Tottenham 22 Feb 2015 Liga Primer Tottenham 2–2 West Ham 20 Feb 2015 Liga Eropa Tottenham 1–1 Fiorentina 11 Feb 2015 Liga Primer Liverpool 3–2 Tottenham 7 Feb 2015 Liga Primer Tottenham 2–1 Arsenal

Kemendagri Matangkan Pemilukada KEMENTERIAN Dalam Ne­ geri (Kemendagri) terus mematangkan persiapan pemilihan kepala daerah serentak Desember 2015. Salah satunya mengundang kepala daerah dan sekretaris daerah seIndonesia. M e nte r i D a l a m Ne ge r i Tjahjo Kumolo mengatakan Kemendagri bersama pihakpihak terkait akan melakukan sosiali­s asi kepada daerah pada Maret ini. “Kami akan mengundang kepala daerah dan sekda-sekda provinsi/ kabupaten/kota yang akan pemilukada serentak 2015 ini pada pertengahan dan akhir Maret untuk penjelasan dan sosialisasi UU yang baru direvisi,” kata Mendagri, Sabtu (28/2). Selain dari Ke mendagri, kata dia, penjelasan dan sosialisasi juga akan dilakukan oleh ketua DPD, KPU,

Bawaslu, dan ketua Komisi II DPR terkait kepala daerah mana yang akan menggelar pemilukada. Meskipun demikian, ia menyampaikan kepala daerah kabupaten/kota dan provinsi pun sudah mempersiapkan pemilukada serentak. Tak hanya itu, kata dia, sebagai persiapan awal pemilukada, Kemendagri pun akan menyampaikan seluruh materi UU dan lainnya kepada pimpinan parpol tingkat nasional. Untuk tahapan dan sosiali­ sasi akan dimulai setelah KPU menyelesaikan peraturanperaturan KPU yang dianggap perlu sebagai penjabaran dari UU Nomor 1 Tahun 2015 tentang Pilkada dan UU Nomor 2 Tahun 2015 tentang Pemda yang telah direvisi dan ditetapkan. Perubahan UU tersebut menambah jadwal daerah yang akan menggelar pemilukada serentak pada

KUR Belum Menolong UMKM Bagi usaha kecil, modal merupakan kebutuhan utama untuk menggerakkan dan mengembangkan usahanya. Karena keterbatasan modal itulah akhirnya banyak yang menggantungkan harapan dari kredit usaka rakyat. Meza Swastika

Tottenham (4-2-3-1)

13-Courtois, 28-Azpilicueta, 5-Zouma, 26-Terry, 3-Luis, 21-Matic, 12-Obi Mikel, 4-Fabregas, 10-Hazard, 23-Cuadrado, 19-Costa

3

pada perpanjangan waktu yang membuat pria Israel itu dipecat manajemen Chelsea. Berbeda dengan Chelsea, final Piala Liga merupakan satu-satunya peluang Hotspur merengkuh gelar musim ini. Tanpa mengecilkan peluang di Liga Primer, pasukan Mauricio Pochettino itu baru saja tersingkir dari Liga Eropa. Sayangnya, rekor pertemuan kedua tim tidak memihak pada Lilywhites. Namun, soal pilihan skuat, juru taktik asal Argentina itu tak pusing karena striker Harry Kane dan Michel Vorm dalam kondisi prima. (MI/O1)

Desember mendatang, yakni sebanyak 272 daerah. Direktur Eksekutif Perludem Titi Anggraini mengatakan terkait daerah yang masih belum siap anggarannya untuk pemilukada akan memenga­ ruhi jalannya pemilukada nanti. “Karena pemerintah ngotot pemilukada serentak tahap pertama tetap pada 2015, sebab itu pemerintah dalam ini Kemendagri harus ikut bertanggung jawab dalam memastikan ketersediaan anggaran bagi daerah-daerah yang belum mendapatkan alokasi anggaran pemilukada,” kata Titi. Kemendagri, ujarnya, ha­ rus memberikan payung hukum yang pasti agar dalam pelaksana­annya tidak menjerumuskan penyelenggara pemilu soal anggaran ini. Kemendagri juga harus ikut bertanggung jawab agar anggaran tersebut tersedia dan siap digunakan saat tahapan pemilukada dijalankan. (MI/U2)

S

ayangnya kredit lunak tersebut kini dihapuskan pemerintah. Peng­ hentian KUR tersebut berlaku efektif per Januari 2015 karena bank pemberi KUR sampai saat ini belum bisa memperbaiki rasio kredit bermasalahnya (nett performing loan/NPL). Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Sofyan Djalil menegaskan penghentian KUR tersebut berlaku Januari 2015. “Bank-bank yang NPL-nya tinggi kami akan setop dulu (KUR-nya), sampai kami evaluasi,” kata Sofyan, beberapa waktu lalu. Sementara itu, berdasarkan pantauan Lampung Post, sejumlah perbankan pelat merah sudah tak lagi menyalurkan KUR. “Kalau untuk penyaluran baru tak ada lagi sejak dikeluar­ kan kebijakan tersebut, tetapi yang sudah berjalan ya tetap dilaksanakan sampai kelar masa waktunya,” kata salah satu karyawan bank bagian kredit di salah satu bank pemerintah, awal pekan kemarin.

KUR yang diharapkan membantu para usaha kecil, ternyata masih cukup memberatkan. Menurut pegawai bank yang tak mau namanya dicantumkan itu, manajemennya tak mau ambil risiko dengan adanya kebijakan penghentian KUR ini. “Ya kami tak menyalurkan KUR lagi walaupun banyak UKM yang datang kemari menanyakan KUR. Kami akhirnya mengalihkan ke kredit lainnya jika calon nasabah mau,” kata dia.

Angsuran Tinggi KUR yang diharapkan membantu para usaha kecil ka­ rena kreditnya lunak, ternyata masih cukup memberatkan buat penerima. Hal ini dirasakan Ardi (38), pengrajin aksesori di Jatiagung. Sudah sebulan terakhir ini Ardi (38) menggelar dagang­

annya berupa aksesori hasil kerajinan tangan sang istri di PKOR Way Halim. Warga Desa Karanganyar, Jatiagung, ini terpaksa harus menggelar dagangan layaknya pedagang kaki lima karena kesulitan mendapatkan modal. Padahal, sebelumnya ia sempat menyewa satu toko di Pasar Way Halim, tapi karena ketiadaan biaya dan pinjaman di bank dirasakan terlalu berat, akhirnya ia terpaksa mengandalkan peruntungan di kompleks PKOR Way Halim. “Hasilnya lumayan, biasanya setiap malam Minggu dan hari Minggu pagi omzetnya agak besar karena pengunjung PKOR lumayan ramai, kalau hari-hari biasa, kami hanya bisa menitip di toko-toko saja,” ujarnya. Ia mengaku pernah mendapatkan pinjaman melalui program kredit usaha rakyat dari salah satu bank milik pemerin­ tah, tapi karena angsuran kre­ ditnya dirasa terlalu membebankan, akhirnya ia terpaksa melunasinya sebelum jatuh tempo. “Saya cuma pinjam Rp5 juta tapi setelah dihitunghitung, jumlah kreditnya besar sekali, akhirnya daripada jadi pikiran, modal produksi terpaksa kami pakai untuk melunasi pinjaman karena usaha seperti saya ini tidak tentu penghasilannya,” kata Ardi. Ia setuju jika KUR dihapuskan karena selama ini program yang dicanangkan pemerintah itu sama sekali tak memberi dampak baik buat usahanya. “Tetap saja butuh jaminan (agun­an, red) sementara saya cuma punya surat kendaraan, jadi percuma, karena sama sekali tidak membantu. Belum lagi bunganya juga masih besar.” Kepala Dinas Koperindag dan UMKM Lampung Ferynia, beberapa waktu lalu kepada wartawan, mengatakan peng­hentian program KUR untuk UKM memang dirasakan dampaknya karena banyak UKM yang meng­ andalkan permodalan dari program ini. (SWA/SAG/M1)

±

Publik Kementerian ESDM Saleh Abdurrahman mengatakan keputusan tersebut diambil atas pertimbangan beberapa aspek, antara lain untuk menjaga kestabilan sosial ekonomi pengelolaan harga dan logistik, harga minyak dunia masih mengalami fluktuasi, ketidakstabilan harga terkait pertentangan pelaku pasar minyak dalam menyikapi konflik di Libia, dan masih tingginya produksi shale oil di Amerika Serikat. Selain itu, lesunya kondisi perekonomian global juga mempengaruhi keputusan penaikan harga premium. “Rata-rata harga indeks pasar minyak solar (MOPS gasoil) sepanjang Februari

CMYK

mengalami kenaikan pada kisaran 62—74 dolar AS per barel, sementara MOPS premium mengalami kenaikan pada kisaran 55—70 dolar AS per barel,” kata Saleh. Ia mengatakan pemerintah hanya menaikkan harga jual eceran bensin premium RON 88 di wilayah penugasan luar Jamali untuk menjaga stabilitas ekonomi dan mempertimbangkan selisih harga sepanjang Februari. P e r u b a h a n h a rg a B B M tersebut berdasarkan Permen ESDM No. 4/2015 tentang Perhitungan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak (BBM). “Kalau dilihat perkembangan harga minyak yang terjadi

seharusnya harga jual eceran BBM secara umum perlu dinaikkan,” kata Saleh. Tapi, Direktur Pemasaran PT Pertamina (Persero) Ahmad Bambang menyatakan untuk wilayah Jamali, harga premium juga naik Rp200 per liter, sehingga menjadi Rp6.900 dari Rp6.700 per liter. “Kami memahami kondisi masyarakat sehingga hanya naik 50% dari yang semestinya, jadi naik Rp200 dari semestinya minimal Rp400,” kata dia, melalui pesan singkat. Pelaksana Tugas Dirjen Migas IGN Wiratmaja Puja menyampaikan penaikan harga premium juga disebabkan melemahnya kurs rupiah selama Februari. (MI/R5)

±

±

mezaswastika@lampungpost.co.id

Sorot... Hlm. 14

±

Hari ini, Harga Premium Naik Rp200 per Liter PEMERINTAH menaikkan harga premium di luar wilayah Jawa, Madura, dan Bali (Jamali) sebesar Rp200 per liter mulai hari ini (1/3). Harga premium yang semula Rp6.600 per liter menjadi Rp6.800 per liter. Kenaikan ini dipicu naik­ nya harga mean of platts Singapore premium yang selama Februari berada di kisaran 55—70 dolar AS per barel. Sementara harga solar dan minyak tanah selama Maret 2015 tetap, yakni masingmasing seharga Rp6.400 per liter dan Rp2.500 per liter. Keputusan tersebut tercantum dalam siaran pers Kementeri­ an ESDM, Sabtu (28/2). Kepala Pusat Komunikasi

±

n ANTARA/WIDODO S JUSUF

TINJAU HARGA BERAS. Presiden Joko Widodo bertanya tentang harga beras pascaoperasi pasar beberapa hari lalu, kepada seorang pedagang di Pasar Pagi Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (28/2). Dalam kondisi harga beras yang melonjak, pemerintah justru menaikkan harga BBM jenis premium mulai hari ini (1/3), akibat naiknya harga MOPS premium selama Februari lalu.

±


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.