:: LAMPUNG POST :: Rabu, 27 Agustus 2014

Page 1

@lampostonline, @buraslampost

www.lampost.co

T E R U J I T E PERC AYA

rabu, 27 agustus 2014 facebook.com/lampungpost

Bongkar Mafia LP K

EBERADAAN mafia di Lembaga Pe masyarakatan (LP) Gunungsugih harus dibongkar. Negara bertanggung jawab penuh atas apa pun yang terjadi di LP yang menjadi representasi pemerintah untuk membina warga yang bermasalah hukum di sana. Pengamat hukum Universitas Lampung, Sunarto, mengatakan keberadaan mafia tentu bertentangan dengan tugas LP yang seharusnya membina penghuni LP. Tanpa membedakan jenis tahanan, semua tetap harus diberi perlakuan yang sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia.

S

aya baru saja menegur keras Kepala LP Gunungsugih Bazarjos terkait masih adanya pungli yang berkeliaran dan dilakukan oknum.

“Perlu tindak lanjut terkait mafia menguasai LP Gunungsugih itu. Jika terbukti benarbenar terjadi, harus diadili dan dipidanakan. Jangan sampai dibiarkan begitu saja,” kata Pembantu Rektor III Unila itu, Selasa (26/8). Untuk membuktikan adanya praktik penyiksaan di LP itu, kata Sunarto, perlu dilakukan autopsi sehingga dapat diketahui penyebab meninggalnya seseorang. “Autopsi merupakan jalan yang harus ditempuh untuk menyibak misteri mening­galnya tiga penghuni LP Gunungsugih,” kata dia. Ketua Komnas HAM S.N. Laila mengaku belum menge-

BACA.!

Periksa Kembali

trisujarwo@lampungpost.co.id

Tabloid Mingguan

Terbit hari ini

KPU Lampung Dinilai Arogan KEBIJAKAN komisoner Komisi Pemilihan Umum Lampung merekomendasikan pergantian Peturun sebagai sekretaris KPU dinilai arogan. Terlebih, jika mundurnya Peturun sebagai kuasa pengguna anggaran (KPA) pada pemilihan gubernur lalu yang dijadikan alasan pergantian. “KPU arogan dan tidak punya etika. Masa jabatan me­ reka juga kan sudah habis. Seharusnya jangan begitu,” ujar akademisi Universitas Lampung, Budiono, saat dihubungi, Selasa (26/8). Ia berharap komisioner KPU tidak menunjukkan kewenang­ an walaupun sebenarnya sudah habis. Sebab, bisa jadi sekretaris KPU yang diusulkan belum tentu cocok dengan komisioner yang baru. Budiono menambahkan seharusnya Gubernur Lampung

menolak rekomendasi itu dan menunggu komisioner yang baru. “Ini kan menujukkan ada sifat dendam komisio­ ner. Jadi tidak patut. Harus menunggu komisioner baru,” kata dia. Terpisah, Roby Cahyadi, juga akademisi Unila, menjelaskan Peturun bukan bawahan komisioner, melainkan PNS yang bertanggung jawab kepada sekprov dan gubernur. “Kalau Pemprov tetap ingin menempatkan (Peturun) di situ, KPU tidak bisa menolak. Hubungan kerja komisioner KPU dan sekretaris KPU sebagai mitra, bukan atasan,” ujar dia. Informasi yang berkembang di Sekretariat KPU Lampung, rekomendasi pemberhentian itu merupakan imbas dari mundurnya Peturun sebagai KPA saat lelang logistik pilgub lalu. (CR11/R4)

i TAHUN XL

Terbit Sejak 1974

Rp3.000

KTP-El Merampas Hak CPNS

tahui adanya mafia yang me­ ngua­sai LP Gunungsugih. Namun, yang jelas, penghuni LP merupakan warga negara yang kebebasannya dicabut oleh negara karena alasan tertentu. “Secara otomatis, tanggung jawab mereka ditanggung negara. Aparat juga seharusnya mengawasi dengan ketat mengenai praktik haram ini.” Untuk itu, Komnas HAM akan mengumpulkan bukti dan data untuk menangani hal ini. Sebab, lembaga itu bekerja atas dasar inisiatif. Tanpa ada laporan, Komnas HAM akan tetap be­ kerja. “Kami akan dalami kasus ini, tapi kami siap membantu keluarga korban jika mengadukannya,” kata Laila.

Pada bagian lain, tim identifikasi dan verifikasi Kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum dan HAM) Wilayah Lampung meng­ adakan pemeriksaan kembali ke LP Gunungsugih, kemarin. Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkum dan HAM Lampung Agus Toyib siap menjelaskan secara terbuka ke publik jika memang ada masalah di LP itu. “Saya baru saja menegur keras Kepala LP Gunungsugih Bazarjos terkait masih adanya pungli yang berkeliaran dan dilakukan oknum,” kata dia, di ruangannya, kemarin. Memang, ujarnya, versi Kepala LP bahwa yang diberitakan media massa tentang mafia di LP Gunungsugih tidak benar. Namun, pihaknya akan mendalami dan meneliti kebenarannya. “Saya juga meminta Kepala LP langsung memantau gerak-gerik stafnya yang tidak taat pada aturan,” ujar Agus. (BOY/U1)

No. 13238

TA JUK

Praktik mafia di LP menjadi salah satu pelanggaran HAM, sebab pemerintah lalai dengan jiwa warga binaan. Tri Sujarwo

24 Hal.

n ANTARA/MUHAMMAD ADIMAJA

PROYEK WADUK. Gubernur DKI Jakarta yang juga presiden terpilih, Joko Widodo, menunjukkan pembuatan Waduk Rawa Kendal saat meninjau proyek tersebut di Marunda, Jakarta, Selasa (26/8). Setelah putusan Mahkamah Konstitusi yang mengukuhkannya sebagai presiden terpilih, Jokowi kembali blusukan, di antaranya meninjau proyek sodetan Ciliwung—Kanal Banjir Timur dan proyek pembuatan Waduk Rawa Kendal, Cilincing.

Jokowi Buka Peluang Kepala Daerah PRESIDEN terpilih Joko Widodo membuka peluang ke pada masyarakat luas untuk duduk di kabinet, khususnya kepala daerah berprestasi ya n g ­b e r h a s i l m e n ge l o l a daerahnya. “Ya, bisa saja, kenapa tidak. Semuanya ada pe­luang,” ujar Jokowi, di Jakarta, Selasa (26/8). Jokowi menambahkan ia akan tetap melibatkan ketua partai anggota koalisi Indonesia Hebat untuk menentukan bursa calon menteri. “Kamu saja bisa mengusulkan, apalagi ketua partai,” ujarnya. Ia memperkirakan penentuan susunan kabinet akan ditentukan pertengahan ­S e­p ­­tember dengan melibatkan wakil presiden terpilih, Jusuf Kalla. Pandangan dari partai koalisi pun akan di­ ikutsertakan. “Kalau ada yang tidak sepakat, ya dibuat agar sepakat,” ujarnya.

Menurut Jokowi, ­keterli­ba­­­­t­an ketua partai diperlukan untuk memberi masukan tentang formasi kabinet yang ideal. Namun, mereka belum bisa dilibatkan lantaran ke­sibukan masing-masing. “Yang satu bisa, yang lain enggak, yang satu pulang, yang satu pergi. Nanti ketemu ketua-ketua partai dulu,” kata dia. Terkait perombakan struktur kabinet, Jokowi-JK diminta tidak terburu-buru membongkar kementerian secara drastis. Lebih baik mengoptimalkan fungsi kementerian yang ada. “Kalau merombak kementerian membuat pekerjaan lagi. Sebaiknya,

mengoptimalkan yang sudah ada,” ujar Menteri Koperasi dan UKM Syarief Hasan. Menurut Syarief, fungsi dan peran kementerian yang serupa bisa saja digabung. Namun, sebaiknya melalui kajian yang cermat. Optimalisasi kementerian harus terus didorong dan diawasi agar efisiensi dan efektivitas bisa terwujud. Dia mencontohkan Kementerian Koperasi dan UKM, dari sisi infrastruktur, sudah sangat memadai. “Ada 207 ribu koperasi se-Indonesia dan menampung lebih 90% wirausaha. Ini potensi dan harus dikembangkan terus. Kementerian Koperasi itu penting,” ujarnya. (MI/R4)

Katy Perry Best Female MTV.

Hlm. 16

Pendaftaran CPNS Online Diperpanjang PENDAFTARAN calon pegawai negeri sipil (CPNS) diperpanjang hingga 7 September 2014. Namun, di Lampung hingga kini belum ada kepastian terkait jumlah dan formasi yang bakal diterima. Di Lampung Selatan dan Pringsewu, panitia setempat mengaku belum menerima formasi CPNS dari Kemenpan-RB. Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Herman Suryatman mengatakan pendaftaran CPNS diperpanjang itu akibat server website pendaftaran CPNS online sempat down. Hal itu terkait antusiasme

masyarakat untuk mengikuti tes seleksi CPNS 2014 sangat besar. Pengunjung panselnas. menpan.go.id dikunjungi 208 ribu orang per jam. “Panselnas sudah melakukan perbaikan. Sejak 24 Agustus sore, portal nasional panselnas sudah mulai efektif untuk pendaftaran seleksi CPNS,” ujarnya, di Jakarta, Selasa (26/8). Portal panselnas itu baru efektif mulai 24 Agustus dan waktu pendaftaran hingga 7 September 2014 atau selama dua minggu. “Namun, bagi instansi lain, khususnya pemda yang baru membuka pendaf­ taran pada 20 Agustus, waktu pendaftaran juga tetap dua minggu,” kata Herman.

Dengan demikian, para calon pelamar CPNS dapat mengamati lebih cermat lagi dalam memilih jabatan yang akan dilamar agar sebelum melakukan pendaftaran benar-benar sesuai dengan kompetensi dan minat masing-masing. Dalam pendaftaran online, setiap pelamar wajib memiliki nomor induk kependudukan (NIK) elektronik KTP sebagai salah satu syarat melakukan registrasi secara nasional. “Yang belum punya KTP-el harap mengurus di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil di kabupaten/kota atau provinsi sesegera mungkin,” ujarnya. (INX/U1)

KEMENTERIAN Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi membuka pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada tahun ini. Seluruhnya ada 63.752 lowongan, meliputi 38.824 formasi untuk pemerintah daerah, termasuk IKUTI BEDAH TAJUK Lampung, dan 24.928 formasi SETIAP HARI, PUKUL 08.00 WIB untuk Pemerintah Pusat. Pendaftaran CPNS 2014 kali ini dilaksanakan serentak dan terintegrasi melalui sistem pendaftaran online. Pendaftaran CPNS secara online dimaksudkan untuk menjamin proses seleksi berlangsung transparan dan akuntabel. Selain itu, dimaksudkan juga agar setiap PNS yang lolos memang kompeten dan terbebas dari KKN. Namun, pendaftaran secara online itu pun tak sepenuhnya berjalan mulus. Sebagian besar pencari kerja dibuat bingung. Pendaftaran yang semestinya dibuka mulai 20 Agustus tidak bisa diakses akibat kendala teknis jaringan komputer. Persoalan lain, pelamar CPNSD diwajibkan menggunakan kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el) sebagai salah satu syarat pendaftaran. Pemerintah mewajibkan nomor induk kependudukan (NIK) yang dimasukkan pelamar dalam pendaftaran online harus dari KTP-el. Celakanya, belum seluruh masyarakat memiliki KTP-el meskipun ­program nasional itu sudah berjalan sejak dua tahun silam. Sejumlah pelamar berusaha mengurus untuk menda­ patkan KTP-el. Namun, mereka harus menelan kekecewaan karena peralatan pembuatan KTP-el kini dalam keadaan rusak dan sudah tidak bisa dipakai lagi. Kebijakan sepihak panitia nasional CPNSD itu memupus harapan ribuan pelamar yang tidak memiliki KTP-el. Harapan untuk menggapai masa depan terganjal amburadulnya sistem administrasi kependudukan yang dikelola pemerintah. Pemerintah seharusnya segera mengambil kebijakan adil agar penduduk yang tidak memiliki KTP-el pun bisa mendaftar CPNS. Tidak boleh ada diskriminasi, terlebih diskriminasi persyaratan yang memberatkan itu akibat kesalahan pemerintah sendiri. Mencari dan mendapatkan pekerjaan merupakan salah satu hak dasar manusia. Dalam Pasal 27 Ayat (2) UndangUndang Dasar 1945 jelas disebutkan setiap warga negara Indonesia berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan. Dalam Pasal 38 Ayat (2) Undang-Undang No. 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia bahkan ditegaskan setiap orang berhak dengan bebas memilih pekerjaan yang disukainya dan berhak pula atas syarat-syarat ketenagakerjaan. Terhambatnya para pelamar CPNSD memasukkan pendaftaran online akibat kesalahan administrasi kependudukan membuktikan negara telah merampas hak-hak rakyat. Hak dasar untuk bekerja dan mencari pekerjaan. Mereka tidak memperoleh kebebasan memilih pekerjaan akibat kelalaian negara. Syarat mutlak penggunaan KPT-el juga bertentangan dengan Peraturan Presiden No. 112 Tahun 2013 yang menyebutkan KTP nonelektronik masih tetap berlaku hingga 31 Desember 2014. Itu sebabnya keharusan mencantumkan NIK KTP-el sebagai syarat melamar CPNSD harus segera dihapus. Jika tetap dipaksakan, hal itu sama saja merampas hak asasi CPNS. n

oasis

Suasana Hati dan Pikiran ANDA merasa dalam suasana hati yang buruk hari ini? Cobalah untuk memikirkan menge­ nai orang-orang terkasih, ter­ utama pasangan Anda! Berdasar penelitian psikolog Univesitas Western, Sarah Stanton, hal itu dapat meningkatkan suasana hati atau mood seseorang. Stanton menyatakan ketika seseorang memikirkan mengenai orang-orang terkasih, terutama pasangan, dapat merangsang hormon kebahagiaan di dalam tubuh. “Kalau Anda memikirkan tentang mereka (yang Anda kasihi), setidaknya dalam penelitian kami, Anda akan tetap mengurangi perasaan tertekan.” Stanton mengklaim hasil penelitiannya menambah bukti dari kebaikan cinta terhadap seseorang. Dalam penelitiannya, Stanton menyatakan hal itu juga bisa meningkatkan kualitas kesehatan seseorang. “(Cinta) ini dapat menjadi penyangga Anda untuk melawan hal-hal yang negatif,” ujarnya. (MI/U1)


POLITIK rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Syarief Hasan Kami sudah tegas mengambil sikap sebagai partai penyeimbang. Begitupun dengan Partai Koalisi Merah Putih.

2

Demokrat dan Golkar

SELINTAS Fraksi Golkar Minta Jatah Ketua Komisi FRAKSI Partai Golkar DPRD Bandar Lampung meminta tidak ditinggalkan dalam pembagian komisi dan alat kelengkapan Dewan. Mereka meminta Ketua DPD II Heru Sambodo menduduki salah satu pimpinan dari 4 komisi yang ada. “Kami tidak pernah meninggalkan fraksi-fraksi lain. Golkar inginnya ketua DPD II dapat duduk menjadi ketua komisi,” kata Sekretaris Fraksi Golkar Barlian Mansyur, di ruang kerjanya, Selasa (26/8). Menurut dia, fraksinya telah bersepakat dan berharap Heru Sambodo memegang peranan di DPRD untuk alat kelengkapan Dewan, khususnya komisi sehingga dapat terjalin kebersamaan. Pelaksanaan tugas pokok dan fungsi juga diharapkan dapat berjalan maksimal. Jika tidak, dikhawatirkan muncul fraksi-fraksi yang bisa mengganggu kinerja Dewan ke depan. (CR11/U4)

Penyeimbang

Sejauh ini Partai Demokrat dan Golkar mengaku belum mendapat tawaran dari Jokowi-JK. Vera Aglisa

P

ARTAI Demokrat dan Partai Golkar melarang kadernya bergabung dalam kabinet Joko Widodo-Jusuf Kalla. Sebab, kedua partai itu menegaskan mengambil sikap sebagai partai penyeimbang pemerintahan. Penegasan sikap Demokrat dikemukakan Ketua Harian Partai Demokrat Syarief Hasan. “Kami sudah tegas mengambil sikap sebagai partai penyeimbang. Begitupun dengan Partai Koalisi Merah Putih,” ujar Syarief, kepada wartawan, di Cisarua, Bogor, Selasa (26/8). D e n g a n s i k a p i t u , k at a Menteri Koperasi dan UKM ini, Demokrat tidak akan bergabung dengan kabinet peme­r intahan mendatang. Kalaupun ada kader partai

S

ebab itu, kami Pemuda Kakbah mengimbau dan mempersilakan PPP merapat ke presiden terpilih.

yang diminta mengisi posisi di kabinet, ­harus seizin ketua umum. “Saya yakin izinnya tidak dikasih,” kata dia. Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tanjung mengatakan sejauh ini tidak ada tawaran kepada partainya untuk bergabung dengan kubu Joko Widodo-Jusuf Kalla dalam pemerintahan selanjutnya. “Sejauh ini tidak ada (tawaran bergabung),” kata Akbar Tandjung, seusai menghadiri acara halalbihalal Gerakan Pemantapan Pancasila di Gedung Granadi, Kuningan, Jakarta, kemarin. Akbar menyebutkan koalisi partai pendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa akan berupaya tetap solid menjadi oposisi dalam pemerintahan selanjutnya. “Kami tekadnya mempertahankan koalisi, setidaknya sampai lima tahun ke depan, kami menjadi kekuatan penyeimbang,”

kata Akbar. Dia menekankan partai pendukung Prabowo-Hatta yang terdiri dari Gerindra, PAN, PKS, Golkar, PPP, dan PBB pada prinsipnya mengakui keabsah­ an pemerintahan Jokowi-JK melalui putusan Mahkamah Konstitusi atas gugatan pilpres yang bersifat final dan mengikat. Namun, dia juga mengharapkan seluruh pihak menghormati langkah-langkah hukum dan politik yang diambil partai pendukung Prabowo-Hatta dalam menyikapi hasil Pilpres 2014. “Soal keabsahan JokowiJK, tidak ada persoalan. Beliau sudah sah sesuai putusan MK. Tapi, harus dihormati juga kalau seandainya pihak kami ada yang mau dilakukan. Semua pelajaran bagi kita.” PPP Sementara itu, pimpinan Dewan Pemuda Kakbah, organisasi sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP), menyatakan tidak habis pikir apabila partainya memilih menjadi oposisi pada pe m e r i nt a h a n s e l a n j u t nya . “Bagaimana kalau PPP jadi oposisi, masya Allah!” kata Ketua Umum Dewan Pemuda Kakbah Syahril Agamas. Syahril mengatakan ketika PPP menjadi koalisi dalam pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saja, perolehan suara PPP dalam pemilu legislatif tidak memuaskan. Dia mengaku tidak mengetahui bagaimana nasib PPP apabila menjadi oposisi. “Sebab itu, kami Pemuda Kakbah mengimbau dan mempersilakan PPP merapat ke presiden terpilih,” ujar dia menegaskan. Dewan Pemuda Kakbah menyatakan Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali juga tidak memiliki utang politik dengan Prabowo Subianto yang berpasangan Hatta Rajasa, sehingga yang bersangkut­ an seharusnya bisa membawa partai meninggalkan koalisi permanen. (ANT/U4)

veraaglisa@lampungpost.co.id

Relawan Bantah Geruduk Kantor Transisi

n ANTARA/WAHYU PUTRO A.

RELAWAN Joko Widodo-Jusuf Kalla membantah menggeruduk ke Kantor Tim Transisi di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (25/8). “Kami perlu melakukan klarifikasi ­sehingga tidak menimbulkan kesalahpahaman di tengahtengah publik,” kata juru bicara relawan Jokowi-JK, Boni Hargens, di Jakarta, kemarin. Menurut Boni, kedatangan pihaknya ke kantor transisi Jokowi-JK itu bukan upaya penggerudukan, apalagi menduduki sebagaimana diberitakan beberapa media. “Informasi tersebut sama sekali tidak benar,” ujar Boni. Ia menegaskan kedatangan para relawan ke Kantor Tim Transisi itu adalah dalam rangka bersilaturahmi dan berkoordinasi dengan para staf tim transisi, yakni perihal nama-nama relawan yang akan dilibatkan dalam kelompokkelompok kerja yang saat ini membahas beberapa program penting yang telah digariskan Jokowi-JK dalam visi-misi dan program aksi. (ANT/U4)

DISKUSI PRAMUKTAMAR PKB. Katua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kiri) menyampaikan pandangan disaksikan (kiri ke kanan) Direktur Riset SMRC Djayadi Hanan, Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari, CEO PolMark Indonesia Eep Saefulloh Fatah, dan Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanudin Muhtadi, pada diskusi Pramuktamar PKB di Kantor DPP PKB Jakarta, Selasa (26/8). Diskusi tersebut mengangkat tema PKB di mata pakar politik.

PKB Gabung ke Fraksi PKS PARTAI Politik yang memiliki kursi di DPRD Bandar Lampung telah membentuk fraksi-fraksi. Dari delapan fraksi yang berhasil dibentuk, satu fraksi di antarnya adalah gabungan PKB dengan PKS. Komposisi fraksi di DPRD Bandar Lampung periode 2014— 2019 terdiri dari delapan fraksi, di antaranya merupakan fraksi gabungan yang terdiri dari partai politik yang jumlah kursinya tidak mencukupi, seperti PPP, Hanura, PKB, dan PKPI. PPP dan PKPI bergabung

menjadi satu fraksi yang diberi nama Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Indonesia Bersatu. Sementara Partai Hanura melebur ke Partai NasDem, sedangkan PKS merangkul PKB yang memiliki merupakan samasama partai berbasis Islam. “Kami telah bersepakat dengan PKB untuk menempatkan posisi pada alat kelengkapan yang ada,” kata Ketua DPD PKS Bandar Lampung Syarif Hidayat. Menurutnya, dengan bergabungnya PKB ke PKS semakin menguatkan fungsi di legislatif.

Apalagi, kinerja anggota Dewan PKS dan PKB bertujuan untuk kepentingan masyarakat luas. Sementara anggota DPRD Bandar Lampung dari Partai NasDem, Naldi Rinara S. Rizal, membenarkan jika Partai Hanura akan bergabung dengan Partai NasDem untuk membentuk fraksi. “Ya, sudah ada pembahasan dengan mereka, susunan kepengu­rusan lagi kami bicarakan. Dalam waktu dekat kami mengirim surat ke ketua DPRD sementara,” ujarnya. (CR11/U4)

n ANTARA/YUDHI MAHATMA

BAHAS UNDANG-UNDANG MD3. Wakil Ketua Badan Kehormatan DPR Siswono Yudo Husodo (kiri) bersama Direktur Advokasi PSHK Ronald Rofiandri (kanan) memaparkan pembahasan revisi UU MD3 di Jakarta, Selasa (26/8). Kedua pembicara mengkritisi lahirnya Mahkamah Kehormatan (MK) DPR melalui revisi Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2009 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3). Menurutnya, telah terjadi pelanggaran etika kekuasan karena DPR membuat aturan yang menguntungkan dirinya sendiri.

kip rah

Jaga Loyalitas Partai! TIDAKLAH mudah untuk membangun dan menjaga loyalitas dan integritas kader sebuah partai. Meski demikian, Ketua Fraksi PDIP DPRD Bandar Lampung Hanafi Pulung meyakini kader partainya telah memiliki kematangan berpolitik. Hanafi menegaskan setiap anggota legislatif dari fraksi PDIP wajib loyal kepada partai. Sebab, mereka merupakan perpanjangan tangan dari partai. Karena itu, dukungan partai dan rakyat yang kembali

menjadikannya anggota legislatif tidak akan disia-siakan. “Jadi, kalau soal iuran fraksi, itu untuk kegiatan partai, gaji staf, dan operasional. Semua dari mana kalau bukan dari iuran fraksi. Kalau tidak sanggup, ya mundur,” ujar dia, Selasa (26/8). Meski demikian, dia me­ negaskan setiap anggota fraksi berhak dan wajib mengingatkan pimpin­an Dewan fokus dan mengabdi berdasar kepentingan rakyat. “Pimpinan tidak selalu benar maka menjadi kewajiban

bagi anggota mengingatkan. Hal itu agar dalam menjalankan tugas dan fungsinya tidak salah arah,” kata mantan anggota Komisi C ini saat ditemui di kantornya. Apalagi, ujar mantan Ketua Badan Kehormatan DPRD Bandar Lampung itu, lembaga legislatif bekerja secara kolektif kolegial sehingga seluruh anggota Dewan merupakan satu badan. “Kalau ketuanya kena, ya anggota kena semua, buruk satu, buruk semua.” Mengenai kunci keberhasi-

Nama : Hanafi Pulung Istri : Lilis Suryani Alamat : Jalan Cengkih, No. 4a, Gedongmeneng Kelahiran : Gedongmeneng, 3 Oktober 1963 lannya merebut dukungan masyarakat pada periode ini ialah sifatnya yang pandai bergaul di berbagai kalangan. “Infrastruktur juga banyak saya perjuangkan,” kata anggota legislatif dengan perolehan 3.127 suara tersebut. (CR11/U2)

Anak: 1. Oktaria Hana Olinda 2. Bima Prakosa 3. Rendi Rizky 4. Sendi Septiza 5. M Ridho Khasad Jabatan : Wakil Ketua I DPC PDIP Bandar Lampung


NASIONAL NASIONAL RABU, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Navi Pillay (Komisioner Dewan HAM PBB)

INTERNASIONAL

“Pembunuhan berdarah dingin, sistematis, dan disengaja terhadap warga sipil seperti itu, setelah mengasingkan mereka untuk keluar dari agama, merupakan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan.”

3

Terdakwa Kasus JIS Dituntut 15 Tahun Penjara SIDANG perdana kasus keke­ rasan seksual kepada korban AK yang terjadi di Jakarta International School (JIS), de­ ngan terdakwa Agun Iskandar, digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Selasa siang. Namun, sidang perdana terse­ but dilakukan secara tertutup. Media tidak diperkenankan meliput acara tersebut. Meski demikian, sidang tersebut ber­ jalan dengan singkat. Salah satu kuasa hukum terdakwa AG, Saut Irianto Rajagukguk, mengungkapkan sidang perdana ini berlang­ sung tertutup dan cepat karena hanya pembacaan dakwaan dari pihak jaksa dari dakwaan tersebut cuma ada tiga hala­ man. Menurutnya, pihaknya sudah meminta agar sidang digelar secara terbuka, tetapi hakim tidak menginkannya. “Majelis hakim tetap berpa­ tokan KUHAP, mengenai per­ sidangan ini,” ujarnya.

S

udah diberikan ke majelis dan dimasukkan berkas, nanti pertimbangan majelis tersendiri.

Terkait dakwaan yang di­ ajukan jaksa terhadap AG, menurut dia, terdakwa dijerat Pasal 82 UU 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak juncto Pasal 55 Ayat (1) KUHP dan Pasal 64 KUHP. “Ancam­ an maksimalnya 15 tahun penjara,” kata dia. Dia menuturkan dalam per­ sidangan tadi terdakwa mem­ bantah yang ada di berita aca­ ra pemeriksaan (BAP), serta memberikan surat pencabut­ an keterangan BAP. Semua keterangan terdakwa sudah diberikan kepada majelis dan dimasukkan berkas. “Sudah diberikan ke majelis dan di­ masukkan berkas, nanti per­ timbangan majelis tersendiri,” ujarnya. Dia juga menambahkan sidang akan dilanjutkan Rabu pekan depan (3/9) dengan agenda pembacaan eksepsi terdakwa. (MI/U1)

selintas Aturan Aborsi Rentan Disalahgunakan PENGHALALAN tindak aborsi lewat peraturan pemerintah disebut rawan disalahgunakan. Hal itu dapat dilakukan lewat manipulasi status pemerkosaan ataupun usia janin. Keberadaan aturan teknis yang lebih perinci pun dipercaya bisa menjadi penangkal penyalahgunaan aturan itu. “Saya kira harus ada langkah. Jangan sampai disalahgunakan orang-orang tertentu dengan alasan pemerkosaan,” kata Kapolri Jenderal Sutarman, di Jakarta, Selasa (26/8). Menurutnya, legalisasi aborsi yang tercantum dalam PP No. 61/2014 tentang Kesehatan Reproduksi itu mesti memi­ liki penjabaran teknis lewat peraturan setingkat keputusan menteri. Sebab, salah satu konsekuensi PP itu adalah adanya penetapan status perkosaan lewat penyelidikan. (MI/U2)

Ebola Tewaskan 120 Tenaga Medis

n ANTARA/ROSA PANGGABEAN

SIDANG PERDANA JIS. Terdakwa kekerasan seksual di lingkungan Jakarta International School (JIS), Agun Iskandar, berjalan menuju ruang sidang dengan pengawalan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (26/8). Agun dijerat Pasal 292 KUHP tentang Pelecehan Seksual terhadap Anak di Bawah Umur dan UU Perlindungan Anak No. 23/2002 dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun.

Militer Zionis Serang Bangunan Sipil Sejak kesepakatan singkat berulang-ulang, korban tewas akibat serangan semena-mena terus merangkak naik. Vera Aglisa

M

ILITER Zionis kem­ bali melancarkan se­jumlah serangan udara, Selasa (26/8) sebelum fajar, dengan membombardir salah satu apartemen tertinggi di Gaza dan sejumlah gedung perkan­ toran. Agresi yang menyebabkan ledakan masif itu menewaskan dua warga sipil Palestina dan melukai 20 orang lainnya. Kantor berita Al Jazeera, yang melaporkan langsung dari Gaza, mengungkapkan apartemen yang dibom Israel itu ditinggali 70 kepala keluarga. Di sana juga terdapat kompleks perkantoran dan sebuah pusat perbelanjaan. “Bangunan bertingkat 13, terdiri dari 11 lantai unit peru­

mahan, dan dua lantai kantor komersial dan kedai kopi. Di lantai itu juga ada kantor Ke­ menterian Pekerjaan Umum dan kantor milik sayap politik gerakan Hamas,” kata Jane Fer­ guson, wartawan Al Jazeera, mengutip pejabat Palestina. Sejauh ini Israel tidak ada mengeluarkan komentar terkait dengan serangan itu. Padahal, di sisi lain otoritas Mesir, selaku mediator, terus mengusahakan tercapainya kesepakatan gen­ catan senjata yang permanen untuk mengakhiri konflik di Jalur Gaza antara Hamas dan Negeri Yahudi. Ratusan orang yang tinggal di sekitar apartemen terpaksa diungsikan untuk menghindari kemungkinan jatuhnya korban jika bangunan runtuh.

Pada bagian lain, Hamas meluncurkan roket dalam jumlah besar ke teritorium Israel. Setidaknya satu dari sekian roket yang ditembak­ kan berhasil dihalau dengan sistem penangkal roket iron dome. Peringatan sirene juga terdengar meraung di tengah masyarakat Israel yang ber­ batasan dengan Bandar Udara Internasional Ben-Gurion. Semenjak kesepakatan senjata singkat yang kesekian kalinya ber­akhir, korban yang tewas aki­ bat serangan semena-mena te­ rus merangkak naik. Setidaknya 13 lebih warga Palestina tewas sejak Minggu (24/8) malam. Pada Senin (25/8), seorang bocah Gaza berusia 17 tahun terbunuh dan 25 lainnya luka-luka ketika Israel membombardir sebuah masjid di Kota Gaza. Korban Anak Pejabat Kementerian Kesehat­ an Palestina mengungkapkan setidaknya sudah 2.125 orang

Pemerintah Lirik Tiongkok soal KA Cepat

Palestina tewas, sebagian besar adalah warga sipil dan termasuk 490 anak-anak, sejak Israel mulai melancarkan serangan pada 8 Juli lalu. Di pihak Israel, 64 tentara dan empat warga sipil dilaporkan terbunuh oleh serangan roket Hamas. Dari Kairo, ibu kota Mesir, Qais Abu Leila, pejabat senior Palestina yang terlibat dalam pembicaraan gencatan senjata, mengatakan Negeri Piramida telah mengusulkan gencatan senjata tak terbatas antara Israel dan Hamas. Media Israel menyatakan kesepakatan bisa datang dalam beberapa jam. Kairo telah menunjukkan in­ isiatif untuk membuka segera perbatasan Gaza dengan Is­ rael dan Mesir untuk mem­ bantu upaya rekonstruksi di jalur pantai yang akan diikuti dengan pembicaraan tentang pengangkatan blokade secara permanen. (MI/U1)

veraaglisa@lampungpost.co.id

ISIS Bantai Ratusan Tahanan di Mosul PENJARA Badush yang berada di tengah Kota Mosul, Irak bagian utara, menjadi saksi pembantaian 670 tahanan oleh milisi Islamic State of Iraq and Syiria (ISIS) yang telah men­ jadikan kota itu sebagai ibu kota khilafah. Pembantaian itu merupakan laporan dari Dewan HAM PBB. Komisioner Dewan HAM PBB Navi Pillay, kemarin, menge­ cam pembantaian itu sebagai sebuah kejahatan perang. “Pem­b unuhan berdarah di­ ngin, sistematis, dan disengaja terhada warga sipil seperti itu, setelah mengasingkan mere­ ka untuk keluar dari agama merupakan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kema­ nusiaan,” kata dia. Berdasar data yang diterima Dewan HAM PBB, kini kelom­ pok ISIS telah mengeluarkan 1.000—1.500 tahanan untuk diteliti dan diidentifikasi. Dari ribuan tawanan tersebut milisi ISIS memisahkan ratus­ an orang. “Eksekutor kemudian ber­ teriak memaksa para tahanan yang tersisa, membariskan mereka ke dalam empat baris, memerintah mereka untuk berlutut dan menembaki mere­

LEBIH dari 120 tenaga medis yang bekerja menangani kasus ebola ikut terjangkit dan tewas di seluruh penjuru Afrika Barat. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengakui epidemi menyerang tenaga medis dalam jumlah yang tidak pernah terjadi sebelumnya. Dalam sebuah pernyataan, Senin (25/8) waktu setempat, WHO mengungkapkan ada lebih 240 petugas medis yang bertugas di Guinea, Liberia, Nigeria, Sierra Leone. Keempat negara itu merupakan yang paling terdampak, dengan Libe­ ria adalah yang paling tinggi. Pernyataan itu datang ketika otoritas Jepang menyatakan telah siap mengembangkan dan menyediakan obat antiin­ fluenza yang disebut potensial menangkal perkembangan wabah ebola. (MI/U2)

ka,” kata Pillay, menerangkan informasi yang ia terima me­ ngenai pembantaian sekitar 670 tahanan. Sementara itu, kemarin, teror ISIS mengguncangkan ibu kota Bagdad, Irak. Milisi ISIS menyatakan bertanggung jawab atas teror bom bunuh diri dan dua bom mobil di Bag­ dad pada Senin lalu. Serangan itu, klaim mereka, sebagai aksi balas dendam atas teror bom di Masjid Syiah di Provinsi Diyala pada Jumat pekan lalu yang menewaskan hingga 68 orang. Rangkaian serangan bom di Bagdad itu mempersulit Perdana Menteri Irak Haidar al-Abadi memperkecil kon­ flik sektarian di Irak. Aki­ batnya, Abadi pun meminta kelompok-kelompok suku d a n Sy i a h m e n g h e nt i k a n upaya balas dendam yang memperdalam sengketa sek­ tarian di Irak. ISIS sempat disebut seba­ gai bentukan negara adi­ daya, seperti pernah diung­ kapkan mantan ibu negara AS Hillary Clinton. Namun, kemudian pernyataan itu ditarik kembali oleh peme­ rintahnya. (MI/U1)

n REUTERS/THAI AL-SUDAN

LEDAKAN BOM MOBIL. Seorang anggota pasukan keamanan Irak berjalan di lokasi bom mobil di Bagdad, Selasa (26/8). Sebuah bom mobil diledakkan di Distrik Timur Bagdad yang menewaskan delapan orang dan melukai 20 orang lainnya.

PEMERINTAH membuka peluang pada investor asing manapun untuk menggarap proyek pembangunan kereta api supercepat (high speed railway) atau yang disebut Shinkansen rute Jakarta—Bandung. Deputi Kemenko Perekonomian Bidang Infrastruktur Luky Eko Wuryanto menyebut tidak akan sepenuhnya melibatkan Jepang sebagai partner project. Ia membenarkan studi ke­ layakan atau feasibility study (FS) proyek Shinkansen tahap pertama diserahkan pada pihak Jepang. “Tapi kami enggak mau diikat dengan teknologi Jepang saja. Kan sekarang ada teknologi Tiongkok dan Korea. Kalau Eropa, kemahalan. Itu justru akan menarik,” kata Luky, di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Selasa (26/8). Menurutnya, teknologi kereta api cepat milik Jepang saat ini merupakan yang terbaik dibanding lain. Namun, teknologi Tiongkok dan Korea pun sudah mulai berkembang. (MI/U2)

SBY Berkeras JSS Harus Dibangun PROYEK Pembangunan Jem­ batan Selat Sunda (JSS) masih menggantung. Namun, pe­ merintah Susilo Bambang Yudhoyono bersikukuh agar proyek ini tetap berjalan. Seperti diketahui, studi kelayakan atau feasibility study (FS) yang ditargetkan rampung sebelum pergan­ tian presiden belum mem­ buahkan hasil. Deputi Kemenko Pereko­ nomian Bidang Infrastruktur Luky Eko Wuryanto mem­ beberkan pembangunan JSS harus dilaksanakan didasari adanya tekanan internasional, khususnya yang mengingin­ kan adanya jembatan Selat Malaka yang menghubungkan Sumatera dengan Malaysia (Dumai—Malaka). “Sehingga pemerintah men­ canangkan JSS karena kami tidak ingin kemajuan yang se­ dang berlangsung di Sumatera malah tersedot ke Malaysia,” kata Luky, di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Selasa (26/8). Sebelum jembatan Selat Malaka terealisasi, pemerin­

tah ingin terlebih dahulu menggabungkan dua pulau berkekuatan ekonomi be­ sar. Hal itu dilakukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan pendapatan warga sekitar. “Tapi sebetulnya kami tidak menginginkan jembatan itu ada, sebelum Sumatera terinte­ grasikan dulu,” ujar Luky. Menurutnya, pembangun­ an JSS akan bisa terlaksana apabila seluruh wilayah di Sumatera telah terintegrasi melalui adanya tol transSumatera. Kalau ini tidak dibangun, kata dia, yang terjadi adalah migrasi dari Sumatera ke Jawa. “Kalau Su­ matera enggak terintegrasi, lalu ada JSS, yang ada justru Jawa semakin penuh karena orang Sumatera bisa dengan mudah ke Jawa,” kata dia. Meskipun demikian, kata dia, pembangunan JSS tak akan terealisasi pada sisa waktu pemerintah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sehingga akan diwariskan pada pemerintah menda­ tang. (MI/U2)

Cabut Permohonan, Ryan pun Bertobat MASIH ingat Ignatius Ryan Tumiwa, seseorang yang meng­ ajukan permohonan untuk pe­legalan bunuh diri dibantu paramedis. Kemarin (26/8), alumnus magister Universitas Indonesia (UI) itu mencabut permohonannya dan bertobat ke Mahkamah Konstitusi (MK). Kuasa hukumnya Fransisca Indrasari menyampaikan ke­ inginan Ryan mencabut per­ mohonan saat menghadiri persidangan yang diketuai oleh Hakim Aswanto. “Kami ingin mencabut permohonan yang mulia,” kata Fransisca

Indrasari, saat bersidang di gedung MK, Jakarta, kemarin. Seharusnya, sidang tersebut adalah sidang perbaikan per­ mohonan. Namun, pihak Ryan belum juga memberikan per­ baikan permohonan kepada Majelis Hakim. Nyatanya, pihak Ryan dalam kesempatan terse­ but justru mencabut kembali permohonan yang telah diaju­ kan, yakni mengenai uji materi Pasal 344 KUHP yang mengatur tentang suntik mati. Menanggapi pernyataan tersebut, Hakim Aswanto de­ gan senang hati menerima

pernyataan tersebut. “Karena waktu perbaikan sudah habis. Dan Ibu sebagai kuasa akan melakukan pencabutan per­ baikan. Sesuai dengan nasihat para yang mulia juga untuk memikirkan apakah akan dilanjutkan atau dicabut. Dan alhamdulillah permohonan ini akan dicabut,” kata Aswanto. Apresiasi juga diutarakan Hakim Patrialis Akbar. Ia pun menyampaikan rasa prihatin terhadap kondisi Ryan yang saat ini sedang sakit. “Menurut kami, Ryan cukup cerdas dan pintar, analisisnya juga bagus,

dialognya juga jelas. Masalah hak konstitusional adalah hak untuk hidup bukan hak untuk mati. Semoga Ryan tambah ber­ semangat hidupnya,” ujarnya. Menurut Fransisca, kini Ryan telah bertobat dan memi­ liki semangat hidup. Kliennya pun sudah memiliki aktivitas menulis. Pasalnya, Ryan ingin menjadi seorang penulis sep­ erti JK. Rowling yang terke­ nal dengan tulisannya dalam cerita Harry Potter. Hakim Aswanto pun meneri­ ma surat pencabutan permoho­ nan yang diajukan Ryan. Sebe­

lumnya, Ryan menyampaikan dirinya merasa dirugikan hak konstitusionalnya dengan ber­ lakunya UU a quo. Dalam per­ mohonannya, Ryan juga meng­ aku tidak memiliki pekerjaan yang pasti dan tidak menerima tunjangan dari pemerintah, serta merasa telah membebani lingkungan sekitarnya. Ia pun berinisiatif untuk melalukan suntik mati. Untuk itu, Ryan mengajukan per­ mohonan agar pemerintah segera membuat peraturan pelaksanaan untuk izin sun­ tik mati. (MI/U1)


OPINI RABU, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Partisipasi Opini Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id atau redaksilampost@yahoo.com. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung.

4

Irak Setelah Melemahnya ISIS Ibnu Burdah Pemerhati Timur Tengah dan dunia Islam, Dosen Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta

S

n FERIAL

Ridho dan Gelombang Pemilukada I Hertanto Pengajar di Jurusan Ilmu Pemerin­ tahan FISIP Unila

J

ELANG pemilukada di delapan ka­ bupaten dan kota di Lampung tahun depan (2015), banyak calon yang sudah bermunculan. Ada wajah-wajah baru dan banyak wajah lama, ada yang akan berkendaraan parpol dan ada yang berikrar mandiri sebagai calon perorangan. Semua­ nya tampak sangat serius, tidak main-main, bukan ala kadarnya, atau sekadar ingin jadi penggembira belaka. Ini tentu patut dihar­ gai, semakin banyak calon semakin banyak alternatif bagi para pemilih. Bukan cuma para calon, para pengamat pun sudah mulai menebarkan analisis, ramalan, dan prediksi yang menjelaskan tentang berbagai kemungkinan, peluang, tantangan, kekuatan, dan kelemahan. De­ ngan itu, disimpulkan bahwa setiap calon harus punya modal sosial, ekonomi, dan politik. Kesimpulan seperti ini pun pernah dikemukakan oleh artis politikus Nurul Arifin dalam suatu diskusi di Sheraton, Bandar Lampung, beberapa tahun yang lalu. Katanya, itu salah satu kesimpulan dari tesis magisternya. Singkatnya, kalau mau memenangi pemilukada milikilah tiga modal tersebut. Entahlah, apakah tesis itu masih mu­ jarab saat ini atau sudah mulai luntur mengingat fenomena berbagai hasil pemilukada akhir-akhir ini dan paling mutakhir fenomena Pemilihan Presiden Indonesia 2014. Mungkin tesis ini akan semakin teruji manakala proses dan tahapan pemilukada di delapan kabu­ paten dan kota di Lampung tahun depan (2015) sudah mulai bergerak. Lebih menarik lagi bahwa pemilukada di Lampung tahun 2015 adalah gelombang pertama pemilukada di bawah kepemimpi­ nan Gubernur M. Ridho Ficardo. Perta­ nyaannya, sarana apa yang mesti disiapkan Gubernur Lampung agar demokrasi lokal pemilukada semakin kukuh? Kondusivitas Politik Lokal Gubernur Ridho mesti memprioritaskan suasana sosial dan politik yang kondusif agar pemilukada tahun depan pun ber­

Member of Media Group

Direktur Utama: Raphael Udik Yunianto. Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Pemimpin Redaksi/ Penanggung Jawab: Gaudensius Suhardi. Wakil Pemimpin Redaksi: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Saur M. Hutabarat (Ketua), Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Suryopratomo, Toeti Adhitama, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo, Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti, Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Nova Lidarni, Umar Bakti, Sekretaris Redaksi: M. Natsir.

langsung secara kondusif di kota dan ka­ bupaten. Suasana kondusif penting untuk mengiringi persaingan sengit antarcalon, partai, dan pendukungnya agar tidak pa­ nas dan tak terkendali sehingga berujung kepada konflik sosial yang besar. Suasana kondusif pun penting untuk menghindari ketegangan laten masyarakat yang semakin anti terhadap pemilukada langsung. Untuk itu, Gubernur Ridho perlu menghin­ dari pendekatan konflik dalam berbagai interaksi dan proses politik di dalam mau­ pun di luar pemerintahannya. Terutama dengan DPRD sebagai sesama unsur pent­ ing pemerintahan daerah yang berfungsi sebagai mitra dalam membuat kebijakan legislasi, penganggaran, dan pengawasan. Pengalaman di beberapa daerah yang sudah mulai menerapkan “lelang jabatan” bisa mulai dipertimbangkan. Bukan hanya untuk mendapatkan pejabat yang mumpuni berkualitas, melainkan juga untuk men­ gurangi kesan “like and dislike” atas dasar nepotisme dan primordialisme. Begitu juga interaksi dengan pihakpihak di luar pemerintahan, Gubernur Ridho bisa mengambil pelajaran dari kon­ flik “abadi” Gubernur Sjachroedin dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung dan dengan tokoh-tokoh politik tertentu, hampir sepanjang masa pemerintahan­ nya. Sadar atau tidak, besar atau kecil, konflik semacam itu memicu ketegangan pula dalam masyarakat. Ketegangan ini pasti memengaruhi kondusivitas sosial, ekonomi, politik, budaya, dan keamanan di Lampung secara keseluruhan. Oleh karena itu, sekalipun klise, sebagai pejabat politik tertinggi di Lampung, Guber­ nur Ridho mesti memprioritaskan penggu­ naan mekanisme negosiasi dan kompromi secara bijak dalam setiap interaksi sosial dan politiknya. Gesekan, ketersinggungan, dan salah paham pasti akan terjadi sepan­ jang pemerintahannya nanti. Risiko itu pasti akan ditemui oleh siapa pun, tetapi sebagai pejabat publik dan pejabat negara Gubernur mesti mesti menyikapinya secara arif. Politisasi Birokrasi Fenomena mengarahkan aparatur sipil negara untuk kepentingan politik kepala daerah ini hampir merata di semua daerah pada setiap pemilukada. Salah

Redaktur: Hesma Eryani, Lukman Hakim, Muharam Chandra Lugina, Musta’an Basran, Rinda Mulyani, Sri Agustina, Sudarmono, Wiwik Hastuti, Zulkarnain Zubairi. Asisten Redaktur: Abdul Gofur, Adian Saputra, Aris Susanto, Isnovan Djamaludin, Iyar Jarkasih, Fadli Ramdan, Rizki Elinda Sary, Sri Wahyuni, Sony Elwina Asrap, Susilowati, Vera Aglisa. Li­ putan Bandar Lampung: Ahmad Amri, Fathul Mu’in, Ricky P. Marly, Meza Swastika, Wandi Barboy. Liputan Jakarta: Inge Olivia Beatrix Mangkoe. LAMPOST.CO. Redaktur: Kristianto. Asisten Redaktur: Delima Napitupulu, Sulaiman. Content enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta. Foto: Hendrivan Gumay (Asisten Redaktur), Ikhsan Dwi Satrio, Zainuddin.0 Dokumentasi dan Perpustakaan: Syaifulloh (Asisten Redaktur), Yuli Apriyanti. Desain Grafis redaktur: DP. Raharjo. Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Sumaryono. Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro),

satu akibatnya adalah pemerintahan yang tidak efektif karena terjadinya klik-klik yang rentan konflik internal. Ada banyak gubernur yang sekaligus ketua DPD parpol atau aktivis kader parpol sehingga sering tidak mampu memisah­ kan antara tindakan formal sebagai guber­ nur dan pimpinan/kader parpol. Bahkan sering secara sengaja dicampuradukkan untuk memaksimalkan kepentingan par­ pol/kelompoknya, terutama menjelang pemilukada di daerahnya. Misalnya, saat ini sudah mulai berkembang gosip bahwa Gubernur Ridho sudah mulai menyiapkan “orang-orang dekatnya” untuk diper­ tandingkan pada delapan pemilukada tahun 2015. Sebenarnya, tidak/belum ada undang-undang yang melarang tindakan itu bagi seorang kepala daerah, apalagi dia menyandang sebagai pimpinan parpol yang punya kewajiban memperjuangkan kader-kader parpolnya. Namun, beberapa kasus yang berkem­ bang di beberapa pemilukada sering gubernur sengaja mengarahkan program dan anggaran daerah untuk menyokong kemenangan calon-calon tertentu di pemilukada kabupaten dan kota. Untuk menguatkan beroperasinya kepentingan politiknya itu, kemudian “ditugaskan” kepala-kepala dinas atau lembaga tertentu untuk mengawal dan menjalankannya. Ada kasus seperti ini yang terbongkar oleh MK, tapi ada yang lolos dari jerat hukum formal. Namun, masyarakat tidak buta tuli sehingga mereka pun menilai mana-mana kinerja gubernur yang benar secara tupok­ si dan mana yang digerakkan kepentingan pribadi, keluarga, atau kelompoknya. Dua persoalan di atas merupakan batu ujian pertama bagi Gubernur Ridho dalam menyambut gelombang pertama pemilu­ kada kabupaten/kota di Lampung pada awal pemerintahannya. Banyak harapan masyarakat yang digantungkan kepada gubernur baru untuk meningkatkan kesejahteraan dan demokrasi lokal yang kondusif dan berkualitas. Kemampuan mengelola dua perkara di atas akan men­ jadi salah satu tabungan bagi track recordnya dalam menapaki karier politiknya yang masih terbentang luas dan panjang untuk menuju peringkat yang lebih tinggi dan cemerlang. n

Aripsah, Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto. Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. Lutfi, M. Wahyuning Pamungkas, Suprayogi. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, M. Guntur Taruna, Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tang­ gamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarly, Erlian, Mif Sulaiman, Sudiono, Heru Zulkarnain. Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Kepala Departemen Marcomm: Amiruddin Sormin. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Ac­ count Ma­nager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Asisten Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager

EIRING keterlibatan AS dalam perang melawan ISIS—yang kini bernama IS—di Irak, kekuatan negara teror itu te­rus melemah. Jatuhnya ibu kota “khilafah” Mosul sepertinya tinggal menunggu waktu. Kelompok itu sa­ ngat mungkin segera kembali menjadi kelompok gerakan radikal sebagaima­ na sebelumnya, bukan lagi penguasa “negara dan pemerintahan”. Di luar fakta itu, tak banyak yang memahami adanya hikmah luar biasa besar dari kehadiran ISIS bagi Irak. Hikmah itu ialah bersatunya tiga unsur utama kekuatan Irak yang selama ini terus bertikai. Me­ reka adalah kelompok Syiah, Sunni, dan Kurdi. Sebelum dan ketika ISIS masih menjadi kelompok yang belum mendeklarasikan negara, masyarakat Irak masih terbelah dan terlibat konflik panjang. Sebagian kelompok Sunni condong kepada ISIS. Sementara itu, kelompok Syiah memandangnya sebagai ancaman besar. Banyak kelompok Sunni, baik milisi maupun kekuatan suku, bah­ kan sempat membantu ISIS merebut Irak Utara dari pasukan Irak. Setelah ISIS mendeklarasikan khilafah baru yang antikemanu­ siaan dan profil mereka yang brutal

K

ekhawatiran pecahnya kekerasan itu tak berlebihan. Pasalnya, kekuatan “tentara” Kurdi saat ini tak bisa lagi diremehkan. semakin terkuak, kelompok Sunni yang semula mendukung ISIS lambat laun menjauh. Bersama momen­ tum mundurnya PM Irak Nouri Maliki dan diganti Abadi yang lebih diterima kelompok Sunni, kelom­ pok Sunni mulai berderap bersama kelompok Syiah dan Kurdi melawan ISIS. Mereka menyatu menghadapi ancaman yang sama. Kesatuan ini lebih awal terjadi di wilayah Anbar berkat dukungan fatwa ulama Sunni di sana untuk menghadapi ISIS. Pasca-melemahnya ISIS di Irak, konflik tajam antara kelompok Sunni dan Syiah kembali dipertanyakan. Musuh sang “pemersatu” itu tidak sekuat dulu lagi kendati belum benar-benar tumbang. Tak ada kekuatan yang memaksa mereka untuk harus bersatu seperti saat ada ancaman serius dari ISIS. Namun, situasi sekarang sedikit berbeda. Pemerintahan baru di bawah Abadi memberi harapan penting akan masa depan hubungan Sunni-Syiah di Irak. Akan tetapi, hal itu juga belum cukup untuk serta-merta menghentikan permusuhan Sunni-Syiah. Konflik Sunni-Syiah di Irak sudah terlalu jauh dan melibatkan dimensi kawasan yang begitu kental. Yang lebih mencemaskan ialah kemungkinan lahirnya poros konflik baru di utara, yaitu hubungan dua kelompok tersebut atau pemerin­ tahan baru Irak melawan suku Kurdi yang terus memperjuangkan berdi­ rinya negara Kurdistan merdeka. Mereka sangat yakin sekaranglah momentum yang tepat untuk mewu­ judkan cita-cita panjang mereka itu. Masalah Kurdi Pasca-ISIS Sekali lagi, isu baru di Irak yang

Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Kantor Pembantu Sirkulasi dan Iklan: Gedung PWI: Jl. A.Yani No.7 Bandar Lampung, Telp: (0721) 255149, 264074. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kota­ agung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Menggala: Jl. Gunung Sakti No.271 Telp/Fax: (0726) 21305. Kotabumi:

mungkin segera membesar ialah isu Kurdi. Dalam rangka menghadapi ISIS, dukungan terhadap “tentara” Otoritas Kurdi (Peshmerga) semakin besar. Dukungan itu bukan hanya datang dari dalam negeri, terutama pemerintah Irak dan mobilisasi rakyat Kurdi, melainkan juga da­ tang dari luar negeri. Dukungan itu berasal dari beberapa negara besar yang tak bisa diremehkan, terutama Prancis dan Jerman. Persoalannya bagi masa depan Irak terletak pada aspirasi Kurdi untuk melepaskan diri dari negara tersebut dan menjadi negara merde­ ka. Mas’ud al-Barzani, pemimpin tradisional dan Otoritas Kurdi, ber­ulang-ulang menegaskan segera mengumumkan pelaksanaan refe­ rendum untuk menentukan masa depan Kurdi: apakah tetap bersatu bersama Irak ataukah akan menjadi negara Kurdistan merdeka. Aspirasi itu gelagatnya didukung sejumlah pemimpin kawasan terse­ but. Jika referendum terlaksana, negara itu menjadi negara Kurdistan pertama di Timur Tengah. Etnik Kurdi yang sangat besar mengumpul di tanah Kurdistan, relatif menyatu secara geografis, dan terkenal se­ bagai warga Timur Tengah paling miskin sejak lama memimpikan terwujudnya negara Kurdistan itu. Kekhawatiran pecahnya kekerasan itu tak berlebihan. Pasalnya, kekuat­ an “tentara” Kurdi saat ini tak bisa lagi diremehkan. Mereka sudah memiliki pengalaman penting da­ lam menghadapi situasi konflik dan perang. Mereka juga memiliki du­ kungan politik dari aktor-aktor besar kawasan dan internasional yang tak bisa dianggap enteng. Turki, salah satu aktor kawasan paling menonjol, gelagatnya berada di pihak Kurdi. Jika proses pendirian negara itu tak bisa berlangsung damai, kompleksitas konflik di Irak akan kembali bertam­ bah. Kompleksitas itu semakin rumit lagi apabila Kurdi Suriah yang juga membentuk angkatan perang sendiri terlibat dalam upaya pendirian negara Kurdistan di negara tersebut, entah un­ tuk mendukung negara Kurdi yang di Irak, mendirikan negara Kurdistan di Suriah sendiri, atau menggabungkan wilayah keduanya. Opsi yang terakhir tak akan mudah sebab yang mereka hadapi adalah empat negara sekaligus, yaitu tempat mereka tinggal. Kurdistan terbagi ke dalam empat negara dan semuanya di perbatasan, yaitu di Irak, Suriah, Iran, dan Turki. Kurdistan Raya pasti akan dilawan habis-habisan oleh empat negara itu. Keterbelahan Irak di sisi utara ba­ rangkali akan sulit dihindari dalam beberapa waktu ke depan kendati sekarang telah tercapai konsensus cukup luas terhadap pemerintahan baru di bawah PM Abadi. Yang terpenting dan harapan kita ialah, rakyatlah yang menentukan masa depan mereka sendiri baik melalui referendum ataupun mekanisme demokratis yang lain jika ada. Proses itu berlangsung damai tanpa ada kekerasan yang membawa korban dan kerusakan. Konflik dan kekerasan di Timur Tengah terbukti berpengaruh ter­ hadap keamanan dan keislaman di Tanah Air. Persoalan di Timur Tengah itu semakin terbukti menjadi bagian dari persoalan yang nyata bagi kita bangsa Indonesia. Oleh karena itu, kita berharap terwu­ judnya perdamaian di kawasan itu. Wallahualam. n

Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/ SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, ­WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPER­ KENANKAN MENERIMA ATAU ­M EMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.


rabu, 27 AGUSTUS 2014 LAMPUNG POST

OPINI

Ruang Publik Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: redaksi@lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com, short message service (SMS) 0815-405-9000, www.facebook.com/lampungpost. interaktif. Setiap surat harus disertai identitas yang jelas.

5

NU ANSA

PAK D E PAK HO

Jangan Jemawa

n LAMPOST/FERIAL

Sri Wahyuni Wartawan Lampung Post

MELINTASI jalan-jalan di Kota Gudeg Yogyakarta membuat mata terpesona dengan keindahan, ketertiban, dan berbagai spanduk yang membentang di jalan protokol. Salah satunya spanduk yang mencolok terbentang di Jalan Solo, Yogyakarta. Spanduk dengan bahan dasar kain putih dengan tulisan merah itu berbunyi, ‘sing menang ojo umuk, sing kalah ojo ngamuk’, atau dalam bahasa Indonesia berarti yang menang jangan jemawa, yang kalah jangan mengamuk, menarik perhatian banyak pelintas di jalan tersebut. Jika direnungkan arti dan maknanya, kalimat pendek tersebut sangat terkait dalam kehidupan kita kini. Yang terbaru adalah proses pemilihan presiden dan wakil presiden yang diikuti dua pasangan calon. Calon

yang kalah melakukan berbagai langkah dan manuver untuk menghambat kemenangan tim lawan. Berbagai cara ditempuh mulai dari yang santun hingga anarki untuk menjegal lawan alias ngamuk. Sungguh, bukan sebuah contoh sikap kene­g arawanan yang baik dari seorang calon pemimpin bangsa. Masyarakat dipaksa menyaksikan berbagai drama untuk kepentingan politik dari sejumlah pihak yang haus akan kemenangan. Dalam keseharian, kita tentu menghadapi, bahkan sering mengalami kemenangan dan kekalahan. Dalam kehidupan berumah tangga, dalam pekerjaan, hingga dalam kehidupan bermasyarakat. Saat seseorang dipercaya untuk memegang sebuah jabatan yang tinggi, tidak sedikit yang kemudian menjadi jemawa. Mereka mengaku sebagai orang yang paling benar, menjegal dan menyikut lawan de­

ngan sesuka hati, dan tidak jarang melukai hati dan menimbulkan dendam bagi yang lain. Sebab, sang pemimpin hanya memen­ tingkan kelompok dan golongannya tanpa memperhatikan rasa keadilan bagi yang lain. Tentu, itu bukan tindakan yang baik dari seorang pemimpin. Sebaliknya, bagi mereka yang belum diberi kepercayaan untuk menempati sebuah jabat­ an atau kedudukan agar jangan mengamuk, karena tidak semua orang bisa menjadi pemimpin. Di sinilah diperlukan kebesaran hati, keikhlasan, dan kebesaran jiwa untuk menerima semua yang diberikan oleh-Nya. Dalam kehidupan berumah tangga, belum tentu semua yang diimpikan ada pada pasangan masing-masing. Namun, belum tentu dengan mencari orang lain, seseorang akan mendapatkan yang lebih baik. Jadi, mari menjadi orang yang ojo gampang umuk lan ojo gampang ngamuk. n

SU RAT PE MB A CA

Hijaukan Bumi Kita MASALAH lingkungan hidup saat ini sangat kom­ pleks. Tidak terbatas pada kondisi sosialnya, tetapi juga pada komponen lingkungan lainnya. Permasalahan yang ada mulai dari ketersedian air bersih, sanitasi, polusi, kemacetan, sampai kepada berkurangnya ruang terbuka hijau. Penghijauan merupakan salah satu usaha penataan lingkungan dengan menggunakan tanaman sebagai materi pokoknya, upaya yang dapat menanggulangi degradasi dan kualitas lingkungan. Tumbuhan dan air akan dapat mengurangi panas melalui evapotranspirasi yang di lakukan. Penambahan luas permukaan untuk vegetasi dapat menurunkan suhu maksimum udara. Ruang terbuka hijau dapat memberikan manfaat, yaitu memberikan kesegaran, kenyamanan, dan keindahan lingkungan. Selain itu, juga dapat menciptakan lingkungan bersih dan sehat. Udara alami yang bersih sering dikotori oleh debu, baik yang dihasilkan karena kegiatan alami, ataupun kegiatan manusia. Dengan adanya penghijauan, partikel padat yang tersuspensi pada lapisan biosfer bumi, akan dapat dibersihkan oleh tajuk pohon melalui proses jerapan dan serapan. Dengan adanya mekanisme ini, jumlah debu yang melayang-layang di udara akan menurun. Partikel yang melayang-layang di udara akan terjerap (menempel) pada permukaan daun, dan sebagian lagi akan terserap masuk ke ruang stomata daun. Ada juga partikel yang menempel pada kulit pohon, cabang, dan ranting. Beberapa manfaat penghijauan, yaitu estetis (keindahan): Pohon memiliki beberapa bentuk tajuk yang khas sehingga menciptakan keindahan tersendiri. Oleh karena itu, apabila disusun secara berkelompok dengan jenis yang sama pada masing-masing kelompok dapat menciptakan keindahan atau suasana yang nyaman. Struktur bangunan tanpa diimbangi dengan pohon akan terasa gersang, sebaliknya apabila di sekitarnya ditanami pohon serta ditata dengan baik akan tampak hijau dan asri. Orologis, akar pohon dan tanah merupakan satu kesatuan yang kuat sehingga mampu mencegah erosi atau pengikisan tanah. Manfaat hidrologis, dalam hal ini dimaksudkan bahwa tanaman pada dasarnya akan menyerap air hujan. Dengan demikian, banyaknya kelompok pohon-pohon akan menjadikan daerah sebagai daerah persediaan air tanah yang dapat memenuhi kehidupan bagi manusia dan makhluk lainnya. Klimatologis, dengan banyaknya pohon akan menurunkan suhu setempat sehingga udara sekitarnya akan menjadi sejuk dan nyaman. Maka, kehadiran kelompok pohon-pohon pelindung sangat besar artinya. Edaphis, ini manfaat dalam kaitan tempat hidup binatang. Di lingkungan yang penuh dengan pohon, satwa akan hidup dengan tenang karena lingkungan demikian memang sangat mendukung. Ekologis, lingkungan yang baik adalah seimbang antara struktur buatan manusia dan struktur alam. Kelompok pohon atau tanaman, air, dan binatang adalah bagian dari alam yang dapat memberikan keseimbangan lingkungan. Protektif, manfaat protektif adalah manfaat kare­ na pohon dapat memberikan perlindungan, misalnya terhadap terik sinar matahari, angin kencang, penahan debu, serta peredam suara. Di samping juga melindungi mata dari silau. Higienis, adalah sudah menjadi sifat pohon pada siang hari menghasilkan O2 (oksigen) yang sangat diperlukan oleh manusia, dan sebaliknya dapat menyerap CO2 (karbondioksida), yaitu udara kotor hasil gas buangan sisa pembakaran. Jadi secara higienis, pohon sangat berguna bagi kehidupan manusia. Edukatif, berbagai jenis pohon yang ditanam

merupakan laboratorium alam karena dapat dimanfaatkan sebagai tempat belajar mengenal tanaman dari berbagai aspek. Banyak lembaga yang telah melaksanakan kegiatan menanam sejuta pohon di lingkungan kampus. Kegiatan ini juga dapat memberikan keuntungan sosial yang dapat dirasakan oleh individual, organisasi ataupun ataupun seluruh penduduk, khususnya yang ada di sekitar lingkungan Politeknik Negeri Malang. Pemandangan ruang hijau dapat meningkatkan produktivitas kerja, dan penyembuhan. Pemandangan vegetasi dan air telah dibuktikan mengurangi stres, meningkatkan penyembuhan, dan mengurangi penderita frustrasi dan agresi. Ani Wijayanti Pencinta lingkungan nyaman, tinggal di Gunungbetung

Upaya Meramaikan Perpustakaan MASA kecilku sangat suka ke perpustakaan karena di sana aku bisa mencari pengetahuan apa saja. Di perpustakaan juga aku menemukan suasana sunyi yang sangat nyaman untuk membaca. Perpustakaan sekolah menyediakan informasi dan ide yang merupakan dasar keberhasilan fungsional dalam masyarakat masa kini yang berbasis pengetahuan dan informasi. Perpustakaan membekali peserta didik berupa keterampilan pembelajaran sepanjang hayat serta imajinasi, memungkinkan mereka hidup sebagai warga negara yang bertanggung jawab. Syarat mutlak peserta didik untuk dapat menggunakan perpustakaan adalah mereka harus bisa membaca dan mempunyai minat baca. Dalam dunia pendidikan, membaca mempunyai fungsi sosial untuk memperoleh kualifikasi tertentu sehingga seseorang dapat mencapai prestasi achievement reading, seseorang peserta didik agar memperoleh kelulusan dengan baik, harus mempelajari atau membaca sejumlah bahan bacaan yang direkomendasikan oleh pendidik. Kebiasaan membaca merupakan sesuatu yang penting dan fundamental yang harus dikembangkan sejak dini dalam rangka untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan, baik pendidikan dasar, menengah, maupun pendidikan tinggi. Minat baca siswa sangat rendah itulah berbagai informasi yang terdengar hingga menyangkut tingkat minat baca masyarakat kita yang konon katanya ada diperingkat ke-6 di bawah negara tetangga kita, seperti Malaysia atau Singapura. Dalam korelasinya di dunia pendidikaan indikatornya adalah “sepinya perpustakaan sekolah dari kunjungan para siswa.” Pendapat ini diyakini sebagian besar pendidik maupun pustakawan. Bila indikatornya kunjungan siswa ke perpustakaan atau jumlah buku yang dipinjam, mungkin benar, bahwa siswa enggan membaca. Masalahnya, apakah betul sepinya perpustakaan karena siswa malas membaca? Perpustakaan rekreatif adalah bentuk perpustakaan yang didesain dengan sedemikian rupa dengan koleksi multimedia, baik bahan pustaka tercetak maupun terekam. Bahan pustaka dimaksudkan bersifat ringan dengan tujuan memberikan penyegaran kembali badan atau pikiran. Pengguna akan merasa lebih enjoy dan fresh melalui layanan perpustakaan rekreatif. Perpustakaan rekreatif telah mulai diterapkan di perpustakaan Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta. Perpustakaan ini dibagi 2 ruangan, yakni perpustakaan rekreatif yang berisi koleksi buku/tercetak dan perpustakaan rekreatif yang berisi koleksi rekam, seperti VCD, DVD, dan kaset. Perpustakaan tersebut didesain dengan nuansa yang santai dengan sistem layanan terbuka yang berbasis otomasi. Perabot dan desain ruangan dibuat berbeda

dengan keadaan biasanya sehingga tampaklah wajah/ rupa yang baru. Penyajiannya dengan cara duduk di karpet (lesehan). Menyenangkan, bukan? Ini tentu membantu kita untuk semakin nyaman membaca dan bisa menimbulkan ketertarikan bagi mereka yang baru akan mencintai dunia baca. Ambarwati Telukbetung, Bandar Lampung

Mafia kuasai LP Gunungsugih, Pak De.

Memang kekuasaan pejabat tak sampai di LP tah Pak Ho?

n FERIAL

P OJOK Pengedar ganja rambah kampus. Entah mau jadi apa negeri ini, wah. n Stok beras aman sampai 2015. Bagi yang punya uang aman, yang tak punya, bagaimana?

S MS IN TERAKTIF Legawa Dong MK menolak seluruh gugatan Prabowo karena tidak ada bukti kuat, semoga tim Prabowo tidak lagi merongrong peme­ rintahan baru Jokowi-JK, presiden-wakil presiden terpilih. 081297938xxx

Sertifikasi Belum Dibayar

Gerah dengan Sampah SAYA sangat gerah dengan banyaknya sampah yang berserakan di lingkungan kita. Apalagi saat musim banjir ternyata dapat mengakibatkan banyak permasalahan secara bersamaan yang dapat berpotensi menimbulkan berbagai penyakit. Air banjir sebagai sarana yang paling mudah untuk penularan penyakit berbagai penyakit, seperti infeksi saluran cerna, infeksi mata, infeksi pernapasan, infeksi kulit, bahkan infeksi otak dapat ditularkan lewat air. Penyakit infeksi saluran cerna dengan gejala demam, diare, dan muntah sering ditularkan melalui air. Penyakit infeksi mata dapat ditularkan melalui air adalah moluskum kontagiosum dan konjungtivitis (adenovirus). Otitis eksterna adalah infeksi telinga yang disebabkan karena Pseudomonas aeruginosa juga ditularkan lewat air. Infeksi kulit yang yang penularannya dapat melalui air adalah hot tub rash”. Penyebabnya adalah bakteri Pseudomonas. Penyakit kulit lainnya adalah Cercarial dermatitis. Gejalanya berupa kulit yang terasa panas terbakar, gatal, pada kulit tampak bintil seperti jerawat kecil kemerah-merahan kadang disertai melepuh. Infeksi pernapasan yang bisa ditularkan melalui air adalah faringokonjungtiva (infeksi tenggorokan dan mata “belekan” yang disebabkan adenovirus), legionellosis (demam pontiak dan penyakit Legionnaires), dan mikobakterium avium kompleks. Gejala infeksi saluran pernapasan tersebut pada umumnya adalah demam, batuk atau pilek. Pada keadaan daya tahan tubuh lemah dapat berpotensi menjadi pneumonia (radang paru). Dalam lingkungan penampungan pengungsi penyakit yang mudah menular adalah diare, infeksi saluran pernapasan akut, campak, cacar air atau infeksi mata. Meskipun jarang terjadi, ternyata penularan penyakit lewat air dapat mengakibatkan infeksi otak. Infeksi susunan saraf pusat yang dapat terjadi adalah infeksi selaput otak atau meningitis aseptik yang disebabkan enterovirus dan infeksi neigleria. Gejala yang dapat terjadi adalah demam tinggi, muntah, kejang, dan kesadaran menurun. Infeksi lainnya yang dapat terjadi adalah hepatitis A atau penyakit infeksi virus yang terjadi pada hati atau lever. Gejala yang timbul adalah kulit dan mata tampak kuning, mual, muntah, demam, dan badan lemas. Leptospirosis adalah infeksi yang disebabkan karena kuman leptospira juga dapat ditularkan lewat air. Mungkin dalam minggu awal saat hujan lebat dan aliran air banjir masih deras dapat menghilangkan jentik dan nyamuk penyebab demam berdarah. Tetapi setelah bulan pertama banjir, kasus penyakit demam berdarah cenderung bertambah karena banyak terjadi genangan air dimana-mana yang menjadi berkembang biak nyamuk Aedes aegypti. Mari kita jaga lingkungan kita agar terhindar dari sampah yang berserakan. Dengan lingkungan bersih, kita menjadi sehat di musim hujan maupun kemarau. Selain itu, lingkungan bersih membuat kita hidup nyaman dan terhindar dari stres. Hardi Purwanto Kotasepang, Bandar Lampung

Pak Gubernur mohon dibantu, Pemkab Lampung Barat belum membayar satu bulan tunjangan sertifikasi tahun 2012. 082183829xxx

Kapan SK Dibagikan Yth. Bapak Bupati Tulangbawang, kapan SK CPNS tenaga honorer kategori (K1) dibagikan karena pemberkasan sudah hampir satu tahun yang lalu dilaksanakan. 085269692xxx

Tambah Daya Dong PLN Buat PLN. Tolong ditambah daya dong, masak buat menya­ lakan lampu saja tidak kuat. Padahal kami sudah patungan buat tambah daya. Sampai sekarang mana? 085669432xxx

Kapan Gaji Kami Besar Pak Wali Kota dan Pak Sekda. Kapan kami diangkat menjadi PNS K1 atau K2 dengan gaji yang besar. Kami sudah capek Pak mengurus berkas-berkas. Fotokopi dan lain-lainnya juga kami sudah banyak mengeluarkan biaya untuk menjadi PNS dengan golongan tinggi. Kapan kami diangkat menjadi PNS. Kami sudah bosan menjadi TKS karena TKS di kecamatan dan di kota banyak Pak! Kami TKS mau menjadi PNS dengan gaji yang tinggi Pak? 08970757xxx

Kok Belum Tersambung?? Bapak Manajer PLN Lampung. Kami calon konsumen baru, kami sudah setor pada 23 Juni 2014 atas nama Musolla Makruf Aminah dan sudah dicek oleh petugas PLN Kotaagung dan sudah bayar biaya sertifikat kelaikan kabel sebesar Rp150 ribu, tapi sampai sekarang belum tersambung walaupun Ramadan sudah lewat. Alamatnya Pekon Padangratu, Kecamatan Wonosobo, Tanggamus. Kami mohon bantuan Bapak supaya dapat segera tersambung. Terima kasih. 08984297xxx

Mana Pengumuman Pendaftaran CPNSD Pengumuman pendaftaran CPNS harus segera ditampilkan di media. 085768829xxx

Mana Intensif Kami Pak Bupati Lampung Timur bagaimana ini, insentif kader poskesdes sama posyandu kok tidak keluar, sudah 5 bulan sedangkan mau Lebaran para pamong (RT, bayan) dapat insentif. Kader kok tidak ada perhatiannya. Tolonglah jadi pemimpin yang benar, adil. 085268594xxx

Pengaspalan Jalan Desa Sukaraja Pilih Kasih Yth. Kepala Desa Sukaraja, Kecamatan Gedongtataan. Berdasarkan fakta saat ini pelaksanaan pengaspalan jalan desa tidak sesuai dengan jaji kepala desa, tahun 2013, telah menjanjikan kepada masyarakat bahwa Jalan Hasanudin RT 2 sampai dengan RT 3 kurang lebih 1.000, sebagai transportasi umum masyarakat Desa Sukaraja dan sekitarnya, menjadi prioritas pengaspalan jalan pembangunan tahun 2014. Jalan Hasanudin adalah jalan umum dan sudah dilakukan pengerasan batu. Telah dilakukan pengukuran jalan, akan tetapi dalam pelaksanaannya tidak sesuai dengan janjinya. Justru jalan yang baru dan belum pengerasan batu dengan kata lain jalan person justru sekarang sudah diaspal? Hal ini membuat masyarakat heran dan bertanya-tanya. Karena itu, kepada Yth. Bapak Bupati Pesawaran atau dinas terkait berkenan meninjau lokasi agar masyarakat bisa memahami. Terima kasih. 085268593xxx


BANDAR

rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

LAMPUNG

Luqmanul Hakim (Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenang Lampung) Pada tahap pertama kemarin batasan waktu pelunasan BPIH untuk calon haji yang mendapat porsi tahun ini.

6

Dorong Swasta Bangun Halte BRT PIHAK DPRD Kota Bandar L a mp u n g m e n g h a r a p k a n agar pihak eksekutif gencar melakukan sosialisasi dengan pihak swasta dalam pembangunan halte bus rapid transit (BRT). Hal ini dilakukan agar pihak swasta mengetahui manfaat kerja sama dalam pembangunan halte. “Selain itu, pihak swasta juga turut membangun salah satu infrastruktur di Kota Bandar Lampung dalam pembangunan halte ini. Jadi, pihak swasta ada perannya juga,” kata Ketua DPRD sementara Kota Bandar Lampung, Wiyadi, kemarin (26/8), di kantornya. Politikus PDI Perjuangan i n i m e n g at a k a n m e m a n g pengoperasionalan BRT serta pembangunan halte ini ditanggung oleh pihak BRT sendiri tanpa subsidi dari pihak Pemkot. Keterbatasan anggaran pihak pengusaha mengakibatkan p e m b a n g u n a n h a l t e B RT tidak merata. Untuk itu, Wiyadi meng­ usulkan ada anggaran dalam APBD tahun 2015. “Ya, bisa saja kami usulkan kalau itu memang mendesak. Kami akan bicarakan dengan p i h a k e k s e k u t i f . Na mu n , kami harapkan kerja sama d e n g a n p i h a k swa s t a i n i harus diupayakan dulu.” Dia mengatakan pemba­ ngunan halte ini sangat mendukung kelancaran operasional BRT sehingga diharapkan pihak eksekutif bersama swasta harus berkoordinasi untuk mendukung kelancaran operasional BRT ini. “Terutama kami tekankan ke eksekutif atau Dishub, harus lebih aktif mengajak kerja sama dengan swasta dalam hal pembangunan halte ini,” kata dia. (RIC/K1)

s elin tas Disbertam Turunkan Tim Pemangkas Pohon DINAS Kebersihan dan Pertamanan (Disbertam) Kota Bandar Lampung memantau pohon-pohon besar pinggir jalan dan akan memangkas pohon-pohon yang diperkirakan sudah tua dan membahayakan masyarakat. “Pohon-pohon yang cabang dan rantingnya sudah tua bisa roboh ditiup angin dan menimpa kendaraan yang melintas atau menimpa pemukim­an warga,” kata Kepala Disbertam Kota Bandar Lampung Budiman, Selasa (26/8). Dia menjelaskan sebelum kejadian pohon tumbang di Jalan Yos Sudarso, Senin kemarin, petugasnya sudah rutin memangkas pohon-pohon tua di pinggir jalan. Dalam sehari, dia menurunkan tiga tim dengan masing-masing tim beranggota sembilan personel Disbertam. “Tim ini memantau pohonpohon besar dan tua, kemudian di tebang atau dipangkas,” ujarnya. Dia mengatakan beberapa hari lalu tim lapangan ini memangkas sejumlah pohon tua di Jalan Ikan Hiu, Kecamatan Telukbetung Utara, dan pertigaan lampu merah Jalan Cut Nyak Dien, Kelurahan Palapa. (RIC/K1)

Promosikan Kebudayaan lewat Media LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

PEMBANGUNAN JEMBATAN. Pekerja mengayam besi untuk pembangunan jembatan Jalan Pajajaran, Jagabaya II, Bandar Lampung, Senin (25/8). Pembangunan jembatan tersebut menyebabkan sejumlah tempat usaha tutup karena akses jalan terganggu.

Kemenag Buka Pelunasan BPIH Tahap V Pelunasan BPIH untuk 17 kuota jemaah calon haji yang belum terisi diprioritaskan bagi lanjut usia sesuai urutan Siskohat. Sri Wahyuni

S

ETELAH melewati empat tahap pelunasan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH), hingga Senin (25/8) masih tersisa 17 kuota jemaah calon haji Lampung yang belum terisi. Pihak Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung membuka tahap kelima pelunasan BPIH mulai Senin (25/8) hingga Jumat (5/9). Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenang Lampung Luqmanul Hakim mengatakan sisa 17 kuota tersebut diutamakan bagi jemaah lanjut usia sesuai urutan

database Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat). “Pada tahap pertama kemarin batasan waktu pelunasan BPIH untuk calon haji yang mendapat porsi tahun ini.

I

dealnya, ini harus terisi agar kuota kita penuh. Kan sayang karena semua sudah kita booking. Karena tidak semua yang melunasi, diperpanjang pada tahap kedua bagi istri—suami yang mengikuti. Pada tahap ketiga bagi usia yang paling tua, lalu tahap keempat usia diturunkan

batas 83 tahun. Sampai kini masih tersisa 17 kuota yang belum terisi, pada tahap kelima ini usia diturunkan 75 tahun,” kata Luqmanul Hakim, saat membuka pemantapan petugas haji 2014 di Islamic Center, Rajabasa, kemarin (26/8). Menurut Luqmanul, pihaknya akan terus menyeleksi jemaah calon haji yang berhak. Namun, batas pelunasan dibatasi sampai 5 September. “Idealnya, ini harus terisi agar kuota kita penuh. Kan sayang karena semua sudah kita booking,” ujarnya. Pada rapat pemantapan yang diikuti 201 petugas haji, Luqmanul mengatakan saat ini total calon haji berjumlah 5.052 dibagi dalam 11 kloter dan akan mulai berangkat pada 4 September. Ditambah para petugas haji yang terdiri dari 17 pembimbing ibadah, 11 dokter, 22 paramedis, dan 34 pemandu haji daerah yang

berasal dari 14 kabupaten/kota, dan 112 ketua rombongan. Dia mengatakan untuk katering jemaah haji Lampung di Mekah akan ditanggung Pemprov Lampung. Meskipun beberapa daerah, seperti DKI Jakarta dan Medan, tahun telah menghentikan program itu, Lampung masih mempertahankan. Pada kesempatan itu, Endang, kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Cabang II Panjang, selaku pelaksana pemeriksaan kesehatan jemaah, meminta petugas secara gamblang menjelaskan kepada calon haji. “Prinsipnya, hanya orang yang diare, kena TBC, dan wanita hamil kurang dari 14 minggu atau lebih dari 26 minggu yang tidak boleh berangkat. Lainnya, kalau syaratnya dipenuhi dan ada yang tanggung jawab, bisa,” kata dia. (K1)

sriwahyuni@lampungpost.co.id

KOMISI Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Lampung menggelar seminar pengkajian isi siaran di Balai Keratun, Selasa (26/8). Seminar itu bertema Membingkai Lampung dalam penyiaran, pemberdayaan budaya, dan pariwisata di Provinsi Lampung melalui program televisi dan radio, yang diikuti puluhan peserta dari berbagai media elektronik, baik lokal maupun nasional di Lampung. Kegiatan ini menghadirkan beberapa pembicara, antara lain Herlina Warga Negara (Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung), Rendy Rinaldi (Sekretaris Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia Lampung), dan praktisi dari Kompas TV Jakarta. Kepala Sekretariat KPID Lampung Christian Thalolu mengatakan kegiatan ini diharapkan menjadi forum komunikasi antara praktisi media penyiaran, regulator, dan pelaku pariwisata dalam membahas pembangunan pariwisata dan budaya lokal di Lampung. (UNI/K1)

n LAMPUNG POST/SUDARMONO

ARAHAN KABID HAJI. Kementerian Agama Provinsi Lampung menggelar pemantapan petugas kloter haji 2014 di Asrama Haji, Rajabasa, kemarin (26/8). Kabid Haji Kemenag Lampung Luqmanul Hakim meminta petugas melaksanakan dengan penuh tanggung jawab.


BANDAR

rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

LAMPUNG

AKBP Sulistyaningsih Pemerkosaan berulang selama sekitar satu tahun.

7

Bekas Ketua KONI Divonis 5 Tahun Imop Sutopo divonis lebih tinggi dibandingkan tiga terdakwa lainnya karena Imop tidak mengembalikan kerugian negara yang dibebankan kepadanya. Ahmad Amri

B

EKAS Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pringsewu Imop Sutopo divonis 5 tahun penjara dan denda Rp100 juta subsider 6 bulan penjara dalam sidang di Pengadilan Tipikor Tanjungkarang, Selasa (26/8). Imop Sutopo terjerat kasus korupsi proyek pembangunan gelanggang olahraga (GOR) mini Pringsewu dengan nilai kerugian negara sebesar Rp2,3 miliar. Selain menjatuhkan vonis 5 tahun penjara, Majelis Hakim juga memutuskan terdakwa wajib membayar uang pengganti Rp1,2 miliar. Jika dalam 1 bulan terdakwa tidak mengembalikan kerugian negara, hartanya akan disita. “Apabila nilai harta tidak mencukupi, akan diganti dengan pidana penjara selama 3 tahun,” kata Ketua Majelis Hakim F.X. Supriyadi, saat membacakan vonis. Vonis hakim tersebut 1 tahun lebih tinggi dari tuntutan jaksa. Hal yang memberatkan

terdakwa, Imop melanggar program pemerintah tentang pemberantasan korupsi dan terdakwa tidak mengembalikan uang kerugian negara. Dalam sidang tersebut, Majelis Hakim juga memvonis tiga terdakwa lainnya, yaitu Daroni (Komisaris PT Berkah Cahaya Mutiara), Yunizar Permata Sakti (bendahara komite), dan Ahmad Diah (ketua panitia),

A

pabila nilai harta tidak mencukupi, akan diganti dengan pidana penjara selama 3 tahun. masing-masing 1 tahun penjara dan denda Rp50 juta subsider 3 bulan kurungan. “Hal yang meringankan ketiga terdakwa karena sudah mengembalikan kerugian negara,” kata hakim. Terkait vonis hakim tersebut, terdakwa Imop Sutopo menyatakan pikir-pikir dan ketiga terdakwa lainnya menyatakan terima. Seperti yang diberitakan sebelumnya, keempat ter-

dakwa ditutut berbeda, yakni Imop Sutopo dituntut 4 tahun penjara, sedangkan terdakwa Daroni, Yunizar, dan Ahmad Diah dituntut selama 1 tahun dan 6 bulan penjara. Kasus korupsi GOR Mini Pringsewu ini terungkap saat Ditkrimsus Polda Lampung berhasil menangkap Imop Sutopo di Jakarta Barat pada Desember 2013, setelah sebe­ lumnya ditetapkan sebagai DPO sejak 31 Oktober 2013. Modus yang dilakukan Imop saat menjabat ketua komite adalah dengan mengajukan anggaran Rp4,5 miliar ke Kemenpora pada 8 Agustus 2011. S e l a n j u t nya , d i l a k u k a n lelang pembangunan GOR ­dengan ketua panitia lelang Ahmad Diah yang dimenangkan PT Berkah Cahaya Mutiara tanpa sepengetahuan Andi Saputra, direktur PT Berkah Cahaya Mutiara, hanya dibuatkan kontrak kerja. Semua itu atas kesepakatan Komisaris PT Berkah Cahaya Mutiara, Daroni, dengan Imop Sutopo. Selanjutnya, Daroni mendapat fee Rp800 juta. Namun, dalam pengerjaannya, pembangunan GOR yang seharusnya selesai Juli 2012 molor, bahkan hingga September 2012 baru mencapai 70%. (K1)

ahmadamri@lampungpost.com

Pencabul Anak Kandung Ditangkap

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

VONIS KORUPSI GOR. Imop Sutopo, ketua komite pembangunan GOR mini yang juga bekas ketua KONI Pringsewu, salah satu terdakwa kasus korupsi gelanggang olahraga (GOR) mini Pringsewu senilai Rp4,5 miliar, divonis 5 tahun penjara dan denda Rp1 miliar pada sidang di Pengadilan Tipikor Tanjungkarang, Selasa (26/8). Sedangkan ketiga rekan Imop, yakni Dahroni, Yunizar, dan Ahmad Diah, divonis 1 tahun penjara karena sudah mengembalikan kerugian negara.

Hari Pertama Propti, Mahasiwa Unila Tawuran HARI pertama Program Orientasi Perguruan Tinggi (Propti) Universitas Lampung (Unila) dicoreng dengan perkelahian antarmahasiswa baru. Kejadian bermula saat mahasiswa baru Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Farhan Akrami, perang mulut dengan mahasiswa baru Fakultas Hukum, Gama. Seteru mulut ini terjadi karena ke­ duanya memiliki dendam lama semasa SMA dulu. Usai propti tingkat fakultas yang dibuka Rektor Unila Sugeng P. Harianto, di Gedung Serbaguna (GSG) Unila, sekitar

pukul 14.30, Farhan dan Gama bertemu. Menurut pengakuan Farhan, Gama memukulnya lebih dulu, kemudian Farhan mengejar dan membalas. Namun, tanpa dia sangka, tiga senior Gama dari Fakultas Hukum mengeroyoknya dari belakang dan memukul kepala­nya dengan stik bisbol. Perkelahian yang hampir memicu tawuran antaramahasiswa Fakultas Hukum dan Ekonomi-Bisnis ini berhasil diredam oleh petugas keamanan Unila. Akibat perkelahian itu, Farhan mengalami luka sobek di

dahi. Baju putih yang dia kenakan pun berlumuran darah. Para mahasiswa yang terlibat perkelahian itu digiring keruang Biro Umum Rektorat dan disidang. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Sunarto mengaku sudah memeriksa kedua pihak dan keduanya setuju untuk menandatangani surat perjanjian dan sepakat berdamai. Sunarto juga meminta antarmahasiswa Fakultas Hukum dan Fakultas Ekonomi-Bisnis dapat bertanggung jawab terhadap teman-temannya. (CR13/K1)

TERSANGKA pencabul anak kandung yang masih di bawah umur dibekuk aparat Polda Lampung. Pria berinisial Ar (67) itu merupakan warga Lampung Barat. Kepolisian Daerah (Polda) Lampung menangkap laki-laki yang melakukan tindak pidana persetubuhan atau perbuatan cabul terhadap anak perempuan di bawah umur. Menurut petugas, Ar tega mencabuli anak kandungnya, Mi (9). Hal ini dilakukannya secara sadar dan berulang kali dalam kurun waktu setahun. “Saya sudah tidak ingat lagi berapa kali saya melakukannya,” kata Ar, dalam ekspos di Graha Jurnalis Polda, Bandar Lampung, Selasa (26/8). Ar mengaku ketika me ­ nyetubuhi putrinya tidak ada pengaruh karena minuman keras. Semua adalah karena naluriahnya yang tergoda ­dengan kecantikan anaknya. “Dia anak saya yang ketiga dari istri ketiga. Saya khilaf. Naluri setan saya begitu besar,” ujar Ar. Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih menjelaskan tersangka Ar sudah tiga kali menikah. Namun, dengan istri pertama dan kedua tidak memiliki anak. Dengan istri ketiga, Ar dikaruniai lima anak, salah satunya korban. “Pemerkosaan itu berulang selama sekitar satu tahun,” ujar Sulis, yang didampingi Kasubdit IV Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditkrimum) AKBP Muhammad Fauzi. (BOY/K2)

Semarak Festival Krakatau XXIV F

ESTIVAL Krakatau XXIV yang dirangkai dengan beragam kegiatan berlangsung semarak. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Lampung berharap parade Budaya Lampung Culture & Tapis Carnival IV yang akan digelar pada Minggu (31/8) ini disambut antusias warga. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lampung Herlina Warganegara mengatakan Festival Krakatau XXIV telah dimulai sejak 19 Agustus lalu. Kegiatan perdana ialah Tanjung Setia Surfing Competition, di Pantai Tanjung Setia, Kabupaten Pesisir Barat, 19—20 Agustus 2014. “Surfing di Tanjung Setia diikuti peselancar internasional, nasional, maupun lokal. Ini menunjukkan antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk mengunjungi dan mencoba tantangan di Pantai Tanjung Setia. Tampil sebagai juara ialah peselancar dari Jerman, Australia, dan Spanyol,” kata Herlina di ruang kerjanya, Selasa (26/8). Selain itu, lanjutnya, telah digelar pameran lukisan pada 21—27

2

1 Agustus di Gedung Olah Seni Taman Budaya Lampung. Kemudian, Krakatau Biking Explorer (Jelajah Sepeda Menara Siger Pulau—Rimau Balak). Kegiatan yang digelar 22—23 Agustus ini mengambil rute Bakauheni— Pulau Rimau Balak—Pesisir Gunung Rajabasa—Kalianda. “Surfing, biking explorer, dan snorkeling di teluk Lampung merupakan kegiatan baru. Ini

Rangkaian Kegiatan Festival Krakatau XXIV 1.

Tanjung Setia Surfing Competition, tanggal 19—20 Agustus, di Pantai Tanjung Setia, Kabupaten Pesisir Barat. 2. Pameran lukisan, tanggal 21—27 Agustus, di Gedung Olah Seni Taman Budaya Lampung. 3. Krakatau Biking Explorer (Jelajah Sepeda Menara Siger—Pulau Rimau Balak), tanggal 22—23 Agustus, dengan rute Bakauheni—Pulau Rimau Balak—Pesisir Gunung Rajabasa—Kalianda. 4. Pameran seni lukis (mural), tanggal 23—27 Agustus, di Pasar Seni Enggal, Bandar Lampung. 5. Opening Festival Krakatau 2014, tanggal 24 Agustus, di Lapangan Saburai, Enggal, Bandar Lampung. Kegiatan dimulai dengan senam aerobik massal berhadiah. 6. Pameran foto, suseki, dan etalase seni, tanggal 24—28 Agustus, di Gedung Pameran Taman Budaya Lampung. 7. Pembacaan puisi Syair Lampung Karam, tanggal 25—26 Agustus, di Pasar Seni Enggal, Bandar Lampung. 8. Krakatau Fun Diving & Snorkeling, tanggal 28—29 Agustus, di perairan sekitar pulau-pulau kecil di Teluk Lampung. 9. Pergelaran Khazanah Seni Budaya Lampung, tanggal 28—29 Agustus, di Gedung Teater Tertutup Taman Budaya Lampung. 10. Tur Krakatau, tanggal 30 Agustus, menggunakan kapal-kapal kecil, pemberangkatan dari Dermaga Bom Kalianda lalu singgah di Pulau Sebesi sebelum menuju Gunung Krakatau. 11. Krakatau Night, tanggal 30 Agustus malam, di Hotel Sheraton, Bandar Lampung. Selain makan malam, ramah tamah, dan penampilan seni budaya Lampung, event ini diisi dengan temu bisnis dan juga paparan kepariwisataan Lampung. 12. Parade Budaya Lampung Culture & Tapis Carnival IV dengan tema The legends and glories of Lampung culture akan dilaksanakan pada 31 Agustus dengan rute Jalan Dr. Susilo (Mahan Agung)— Lungsir—Jalan Diponegoro—Tugu Adipura—Lapangan Saburai, Enggal, Bandar Lampung. Sumber: Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lampung

menjadi langkah untuk mengajak dan mengenalkan kepada seluruh komunitas di Lampung akan destinasi pariwisata yang ada,” ujarnya. H e rl i n a m e n g at a k a n T u r Krakatau akan digelar 30 Agustus menggunakan kapal-kapal kecil. Pemberangkatan dari Dermaga Bom Kalianda kemudian singgah di Pulau Sebesi sebelum menuju Gunung Krakatau. “Pada Sabtu (30/8) malam akan digelar Krakatau Night di Hotel Sheraton. Selain makan malam, ramah tamah, dan penampilan seni budaya Lampung, event ini diisi dengan temu bisnis dan juga paparan kepariwisataan Lampung,” kata dia. (VER/K10)

Keterangan Foto: 1. Peserta berselancar di Tanjung Setia, Pesisir Barat, dalam rangkaian Festival Krakatau 2014. 2. Peserta freestyle sepeda menunjukkan aksinya di Lapangan Saburai, Bandar Lampung, dalam rangkaian Festival Kratatau 2014. 3. Penari menyerahkan sekapur sirih saat pembukaan kejuaraan selancar di Tanjung Setia, Pesisir Barat, dalam rangkaian Festival Kratatau 2014. 4. Peserta sepeda bersiap start di depan Menara Siger, Lampung Selatan, dalam rangkaian Festival Kratatau 2014. 5. Pengunjung melihat kreasi cendera mata khas Lampung yang dilombakan dalam rangkaian Festival Kratatau 2014. 6. Pemenang lomba selancar berfoto bersama di Tanjung Setia, Pesisir Barat, dalam rangkaian Festival Kratatau 2014.

6

3

4

5  FOTO-FOTO: DINAS KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA LAMPUNG


Priharsa Nugraha

RAGAM rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Ketua DPRD Kota Palembang Ahmad Nopan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka RM dan M.

8

Tim Transisi Siapkan 4 Opsi BBM Subsidi DEPUTI Tim Transisi Andi Widjajanto mengatakan pihaknya menawarkan empat opsi kepada presiden terpilih, Joko Widodo, terkait opsi kenaikan harga BBM. Skenario pertama, tidak menaikkan tarif BBM. Namun, ini berisiko karena bakal menyebabkan BBM bersubsidi jebol pada akhir tahun. “Karena konsumsi BBM November—Desember trennya naik. Dengan skenario ini, pemerintah tak punya anggaran lagi untuk subsidi BBM 2015.” Skenario kedua, menaikkan harga BBM pada kisaran Rp500— Rp3.000. Jika harga BBM naik Rp1.000, mengurangi subsidi Rp48 triliun. Jika naik Rp3.000, penghematannya bisa mencapai sekitar Rp100 triliun. Skenario ketiga, pengurangan subsidi dilakukan pada masa Presiden Susilo Bambang Yu­ dhoyono dan Jokowi. “Skenario keempat menaikkan pada pemerintahan Jokowi,” kata dia. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik, Selasa (26/8), mengatakan belum memastikan untuk menaikkan harga BBM subsidi di pengujung periode pemerintahan Presiden SBY. Pengamat energi, Komaidi Notonegoro, mengatakan kenaikan BBM bersubsidi tidak memungkinkan untuk dinaikkan di era pemerintahan SBY karena keterbatasan waktu sisa pemerintahannya. Di lain pihak, mulai tadi malam PT Pertamina (Persero) melakukan normalisasi pasokan BBM bersubsidi kepada masyarakat agar tidak terjadi potensi antrean yang berkepanjangan. Di Lampung, penyaluran distribusi BBM di SPBU relatif lancar, tidak ada pembatasan yang mengakibatkan antrean panjang. Kepala Pengawas SPBU di Jalan Kartini, Kautsar, menga­ takan tidak ada pembatasan pengiriman BBM bersubsidi di tempatnya. Antrean kendaraan pun tidak begitu terlihat panjang. Ia bisa menjual BBM jenis premium 16 ribu liter per hari. Demikian pula Tukiman, pengawas SPBU di Jalan Gatot Subroto, Bandar Lampung, yang mengaku pasokan BBM bersubsidi di SPBU-nya belum dibatasi. (MI/CR6/R5)

b ur a s

Saran Stiglitz untuk Indonesia!

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

DIVONIS 5 TAHUN. Rika Aprilia, terdakwa kasus korupsi dana tilang dan dana peneriman negara bukan pajak (PNPB) di Kejaksaan Negeri di 2013 sebesar Rp1,4 miliar, divonis 5 tahun penjara pada sidang vonis di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang, Bandar Lampung, Selasa (26/8).

Rika Divonis 5 Tahun Penasihat hukum Rika Aprilia kecewa dengan vonis hakim, karena terdakwa tidak menggunakan uang tersebut seluruhnya dan masih ada orang lain yang menikmatinya. Ahmad Amri

R

ATU tilang, Rika Aprilia (34), yang juga mantan bendahara khusus Kejaksaan Negeri Bandar Lampung, dijatuhi hukuman 5 tahun penjara, Selasa (26/8). Menurut Majelis Hakim di Peng­adilan Tindak Pidana Korupsi Tanjungkarang, terdakwa Rika Aprilia terbukti bersalah mengorupsi dana tilang dan dana penerimaan negara dari bukan pajak (PNPB) di Kejari Bandar Lampung tahun 2013 sebesar Rp1,4 miliar. Terdakwa terbukti melanggar Pasal 3 jo Pasal 18 Ayat (1) huruf b UU No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tidak Pidana Korupsi. “Terhadap terdakwa Rika Aprilia dihu-

kum selama 5 tahun penjara dikurangi masa tahanan dan denda sebesar Rp100 juta subsider 3 bulan kurungan,” kata Ketua Majelis Hakim Nursiah Sianipar, di hadapan Jaksa Yusna Adia. Terdakwa juga dibebankan uang pengganti Rp1,4 miliar. Jika dalam waktu satu bulan tidak dibayar, harta bendanya disita dan dilelang. Bila tidak mencukupi, akan diganti ­dengan hukuman 2 tahun penjara. Dalam persidangan itu terungkap vonis hakim sama ­dengan tuntutan Jaksa Yusna Adia yang sebelumnya menuntut terdakwa 5 tahun kurung­ an. Menanggapi putusan itu, terdakwa Rika Aprilia melalui penasihat hukumnya menyatakan pikir-pikir, termasuk Jaksa

Yusna Adia juga menyatakan pikir-pikir. Yudi Yusnandi, penasihat hukum Rika Aprilia, menyatakan kecewa karena dalam amar putusan hakim terdakwa dikenakan uang pengganti yang sama dengan jaksa, yakni Rp1,4 miliar.

T

erdakwa Rika Aprilia dihukum selama 5 tahun penjara dikurangi masa tahanan dan denda sebesar Rp100 juta subsider 3 bulan kurungan

“Kecewa karena vonis yang dijatuhkan hakim tinggi, padahal dalam pembelaan sebelumnya menyatakan terdakwa tidak menggunakan uang tersebut seluruhnya dan masih ada orang lain yang menikmatinya,” kata Yudi. Dia menyatakan pikir-pikir atas vonis hakim ini.

Dalam dakwaannya, jaksa menyatakan uang yang ditilap terdakwa berupa denda tilang dan biaya tilang dari Seksi Pidum pada 2012 sebesar Rp162.978.500. Selanjutnya, denda tilang dan biaya tilang dari Seksi Pidum mulai 1 Janua­ri—6 Desember 2013 sebesar Rp569.501.000. Kemudian, denda perkara dengan uang pengganti perkara dari Seksi Pidsus pada 2012 senilai Rp100 juta, serta denda perkara dan uang pengganti perkara Seksi Pidsus dari 1 Ja­ nuari—6 Desember 2013 sebesar Rp621 juta. Jaksa Yusna mengatakan terdakwa menggunakan uang tersebut untuk kepentingan pribadinya. Untuk menutupi perbuatan­ nya, terdakwa membuat stempel palsu Bank Bukopin dan membuat surat tanda setor (STS) serta surat setoran bukan pajak (SSBP) palsu dengan memalsukan tanda tangan teller penerima. (K2)

ahmadamri@lampungpost.co.id

Ketua DPRD Palembang Arsenal bakal Tampil Menyerang Diperiksa KPK KOMISI Pemberantasan Korupsi masih terus menelisik pemberian suap pada mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar terkait pengurusan sengketa pemilukada di Kota Palembang oleh tersangka Romi Herton dan istrinya, Masyitoh. Terkait suap yang dilakukan Wali Kota Palembang itu, KPK bakal memintai keterangan pada Ketua DPRD Palembang. “Ketua DPRD Kota Palembang Ahmad Nopan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka RM dan M,” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi Priharsa Nugraha, lewat pesan singkat, Selasa (26/8). Selain Ketua DPRD, KPK juga memanggil anggota DPRD Kota Pelembang, Endar Himawan, dan satu orang sopir, Anton Zalkasih. Sebelumnya, kedua tersangka dijerat dengan Pasal 6 Ayat (1) Huruf a UU Tipikor jo Pasal 64 Ayat (1) jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP dan Pasal 22 jo Pasal 35 Ayat (1) UU Tipikor. Diketahui, Romi dan Masyitoh sebelumnya sudah dicegah

KPK terkait penyidikan dugaan korupsi untuk terdakwa kasus dugaan suap penanganan seng­ keta pemilukada di MK, Akil Mochtar. Kala itu, Romi dan istri dicegah bersamaan dengan Bupati Empat Lawang Budi Antoni Aljufri dan istrinya, Suzanna. Romi dan Masyitoh juga pernah memberikan kesaksian mereka di Pengadilan Tipikor Jakarta untuk terdakwa Akil Mochtar. Saat bersaksi, ke­ duanya membantah pernah memberikan sejumlah uang untuk Akil. Dalam dakwaan Akil, disebutkan Romi Herton dan wakilnya, Harno Joyo, menyuap Akil Rp20 miliar agar permohonan keberatan yang diajukan Romi dikabulkan MK. Dalam sengketa Pemilukada Kota Palembang, pasangan calon wali kota dan wakil wali kota, Romi-Harno Joyo (nomor urut 2), kalah suara dengan pasangan SarimudaNelly Rasdania (nomor urut 3). Romi mendapat suara 316.915, sedangkan Sarimuda 316.923 suara. (MI/U1)

TA M P I L d i d e p a n pendukung sendiri, Emirates Stadium, dini hari nanti, bakal dimanfaatkan betul Arsenal untuk meraih kemenangan saat menjamu Besiktas pada leg ke d u a p l a y off Liga Champions. Sebab, h a n y a dengan ke menanganlah The Gunners bisa lolos ke b a b a k u t a m a kompetisi tertinggi di Eropa itu. Hasil imbang tanpa gol pada laga pertama memang belum aman betul bagi skuat Arsene Wenger. Wakil Turki itu hanya butuh hasil imbang 1-1 lolos berkat keunggulan gol tandang. Kondisi itu mau tak mau membuat Wenger

Arsenal (4-2-3-1)

Besiktas (4-2-3-1)

Siaran langsung SCTV, Kamis (28/8) pukul 01.45 WIB

bakal menurunkan kekuatan terbaik­ nya. Selain itu, bermain menyerang menjadi pilihan tepat Wenger untuk mewujudkan menggenggam tiket. Namun, dalam laga nanti, penye­ rang Olivier Gi­ roud yang menjadi pahlawan berkat gol yang menghindarkan Arsenal dari kekalah­ an di kandang Everton akhir pekan lalu dipastikan tidak dimainkan karena cedera. n AP/ALASTAIR GRANT

Mesut Ozil

Selain Giroud, tuan rumah juga kehilangan dua gelandang­ nya, Mikel Arteta yang cedera serta Aaron Ramsey yang terkena kartu merah pada laga pertama. Harapan besar Wenger kini ada di pundak Mesut Ozil, Santi Cazorla, dan Jack Wilshere untuk bisa menguasai permainan di lini vital itu. Umpan-umpan mereka sangat dibutuhkan untuk membantu Alexis Sanchez atau Yaya Sanogo yang bakal mengisi tempat Giroud. Namun, mereka pun patut mewaspadai ambisi pasukan Slaven Bilic itu. Modal hasil imbang di laga pertama menjadi motivasi tim berjuluk Kara Kartallar melakoni laga ini. Meski bakal menjalani laga sulit, ­dengan mengandalkan Demba Ba yang sudah hafal dengan pola klub Liga Primer, wakil Turki itu berharap bisa pulang membawa tiket ke babak utama Liga Champions. (LUG/O2)

“PERAIH Nobel berada dalam poekonomi 2001 sisi menguntungJoseph Stiglitz kan dalam mengm e n y a ­r a n k a n hadapi berbagai negara berkemtekanan ekonomi bang termasuk global!” imbuh Indonesia berAmir. “Stiglitz tesiap menghadapi kankan pentingkrisis ekonomi nya kerja sama global mendatang moneter global akibat orientasi H. Bambang Eka Wijaya karena kebijakan kebijakan negaranegara maju bernegara maju hanya kepen­ pengaruh mendunia!” tingan domestiknya semata!” “Masalahnya kembali ke ujar Umar. “Itu terbukti deka- Indonesia, harus melakude terakhir yang berakibat kan reformasi struktural, buruk pada perekonomian mengurangi laju impor yang dunia!” (Antara, 25/8) tak berhasil dilakukan satu “Stiglitz menyampaikan itu dekade terakhir!” tukas lewat Muslimin Anwar, wakil Umar, “Sebaliknya, IndoneIndonesia dalam pertemuan sia semakin terbenam inekonom sedunia bersama dustri substitusi impor, yang para pemenang Nobel di cuma merakit komponen Jerman,” timpal Amir. “Con- jadi dari luar negeri baik tohnya kasus kredit macet yang terurai (CKD) maupun perumahan di AS 2008 dan tinggal pasang antarbagian krisis keuangan di Eropa se- (SKD) seperti produk elekjak 2010 yang memicu krisis tronik! Sementara industri global! Tegas Stiglitz, negara manufaktur yang mengolah maju tak boleh lagi hanya dari bahan mentah lokal memikirkan kepentingan do- sampai barang jadi peranmestiknya dalam mengambil nya justru merosot dalam kebijakan ekonomi!” PDB, dari 28,58% pada 2004 “Sependapat dengan Stiglitz, jadi 23,69% pada 2013.” menurut Muslimin Anwar, “Merosotnya peran manuIndonesia harus menger- faktur berakibat ketertingjakan reformasi struktural galan Indonesia dari tetangdengan meningkatkan daya ga dalam hilirisasi industri saing ekspor dan kemandi- pengolahan sumber daya rian ekonomi guna membawa alam (SDA) dan pertanian— defisit transaksi berjalan ke akibat terlalu jor-joran ekarah yang lebih sehat,” tegas spor komoditas mentah!” Umar. “Untuk itu Indonesia ujar Amir. “Dipaksa setelah perlu menggunakan teknik terlambat jauh, malah bepengelolaan neraca modal rakibat stagnasi ekspor— dan finansial—capital control defisit perdagangan dan management technique.” neraca berjalan jadi laten! “Dengan capital control Perlu waktu lagi untuk meyang terkelola baik, negara mulai reformasi struktural berkembang yang memiliki di industri, hingga semakin cadangan devisa besar akan kalah bersaing!” ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

sia pa menga pa

Santai Saja MENJADI kandidat calon ketua DPRD Lampung, Dedi Aprizal mengaku santai saja. Semuanya diserahkan kepada kehendak Allah setelah dia berusaha. “Dalam politik itu yang penting kita bisa menerapkan aturan, tata tertib, dan melakukan komunikasi. Setelah itu, serahkan semuanya kepada Tuhan,” kata anggota DPRD Lampung dari PDIP ini, saat makan di kaki lima Pahoman bersama Lampung n LAMPUNG POST/DOK Post, kemarin. Pria yang dekat dengan rakyat kecil ini mengaku menyukai makanan kaki lima, asal yang bersih dan sehat. “Ya, kita kan juga berasal dari rakyat kecil,” kata Dedy, pengusaha dan alumnus di bidang kesehatan ini. Termasuk saat ditanya apakah dirinya masih akan nong­ krong makan di pinggir jalan jika terpilih menjadi ketua DPRD Lampung nanti. “Ini bukan yang terakhir kalinya saya makan di pinggir jalan meski terpilih menjadi ketua DPRD Lampung. Lain kali saya ajak makan di pinggir jalan, ya,” kata Sekretaris DPD PDIP Lampung ini. (UMB/U1)

wat wat gawo h

Cita-cita Tak Sampai PRIBAHASA “keinginan jangan terlalu besar dari kemampuan” tampaknya memang baik dilaksanakan. Sebab, hal buruk bisa dilakukan se­ seorang jika terlalu berhasrat dan tidak kesampaian. Temon do ana. Kuk nahan miyoh goh aga nyarako badan (Betullah itu. Menahan kencing saja bisa sengsara badan). Seperti seorang kakek yang n DP. RAHARJO berusaha merebut kendali pesawat dari tangan pilot karena sejak kecil cita-citanya menjadi pilot tidak kesampaian. Akhirnya, saat naik pesawat yang dekat aksesnya dengan pilot, dia merebut kendali pesawat. Seperti dilansir kantor berita Reuters, pesawat kecil itu disewa kakek untuk perjalanan bisnisnya di Australia. Di tengah penerbangan, sang kakek bergerak ke kokpit untuk merebut kendali pesawat dari pilot. Untung sang pilot sigap mempertahankan kendali dan mendarat darurat. Hai tamong, kik aga mati dang aga nyelakako rumpok kidah. Wat-wat gawoh (Aduh, kalau mau mati, jangan ngajak orang. Ada-ada saja). (U1)


Penurunan hasil panen ini disebabkan serangan tikus serta cuaca yang tidak mendukung sehingga pertumbuhan vegetatif menjadi terhambat.

H

ASIL panen petani jagung di tiga keca­ matan di Kabupaten Lampung Selatan, yakni Kati­ bung, Merbaumataram, dan Way Sulan, merosot hingga lebih dari 50%. Muhajir, petani jagung, mengatakan saat ini hasil panen per hek­ tare hanya 2,2 ton. Sementara sebelumnya hasil panen bisa mencapai 7 ton/hektare. Menurut dia, penurunan ha­ sil panen ini disebabkan cuaca yang tidak mendukung seh­ ingga pertumbuhan vegetatif menjadi terhambat. “Curah hujan sedikit sekali. Serangan hama tikus juga cukup besar,” kata Muhajir di lahan pertani­ annya, Selasa (26/8). Parmin, petani lainnya, me­ ngatakan akibat gagal panen ini pendapatan petani menu­ run. Belum lagi utang pada pe­ nyedia bibit, pupuk, dan obatobatan lainnya yang ha­rus dibayar. “Kami benar-benar terpuruk pada panen musim ini. Jangankan dapat untung, untuk membayar utang pada bos saja terpaksa kami minta tunda,” ujar Parmin. Harga Tinggi Muyanto, pedagang ha­ sil bumi, mengatakan sebe­ narnya saat ini harga cukup bagus, yakni Rp2.200/kg untuk jagung pipilan dengan kadar air 32 persen. Sedangkan jagung dengan kadar air 15 persen harganya Rp3.050/kg. “Harga sebenarnya cukup bagus. Namun, lantaran gagal panen akibat cuaca maupun serangan hama, terutama hama tikus, pendapatan petani jadi sangat minim “ ujarnya. Untuk diketahui, lahan ja­ gung di Kecamatan Katibung dan Way Sulan mencapai sekitar 3.264 hektare dengan lahan tanam per musim 3.250

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

INGGRIS (GBP)ESDM) JeroPOUNDSTERLING Wacik (Menteri

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL 13.224,82

KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL

KURS BELI

Dengan14.907,70 UU yang disahkan ini, potensi 13.276,31 dimaksimalkan.

hektare. Sebelumnya diberita­ kan, merosotnya hasil panen petani jagung juga terjadi di Sudimulyo, Lampung Selatan. Bahkan di daerah ini banyak petani gagal panen. “Saya mendapatkan jagung pipilan dari seputaran Keca­ matan Sidomulyo, Candipuro, dan Way Panji. Paling banyak 3 kuintal per hari karena banyak petani yang gagal panen,” ujar Mat Turman (43), pengepul hasil bumi di Kecamatan Sidomulyo. Setiawan (38), petani jagung di Candipuro, mengatakan panen jagung kali ini meru­ pakan yang terburuk jika dibandingkan panen bebera­ pa tahun sebelumnya. Sebab, saat mulai tanam jagung, curah hujan tidak menentu. Hal itu mengakibatkan tanaman menjadi kerdil dan mati. Ditambah lagi jika tana­ man tetap hidup, malah di­ serang hama tikus. “Baru mu­ lai tanam cuaca sudah tidak menentu, lalu diserang tikus, ditambah lagi harga jagung rendah,” kata Setiawan. Dia mengaku lahan jagung­ nya seluas 1 hektare di­serang tikus. Agar tidak merugi, dia terpaksa menjual batang berikut buahnya (tebon) ke peternakan. Sebab, jika dipak­ sakan, tanaman jagung yang baru berumur tujuh minggu miliknya dipastikan habis dis­ erang tikus. “Jalan keluarnya sebelum habis diserang tikus, kami jual tebon.” Setiawan juga menjelaskan pada musim tanam kali ini, ada tetangganya yang tidak bisa panen sama sekali. Se­ bab, jagung baru ber­umur empat minggu sudah di­ serang tikus. Sementara jika mau dijual tebon, tanaman jagung sekurang-kurangnya berumur enam minggu. (E2)

±

LOKASI SENTRA

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung panas bumi(kering) bisa lebih

KURS JUAL 10.946,29

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI 10.831,92

KURS JUAL 11.336,41

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

10.728,02

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.619,53

9.416,94

9.319,58

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD)

KURS JUAL 9.818,34

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI 11.217,40

EURO (EUR)

KURS BELI 9.718,77

KURS JUAL 11.774,00

KURS BELI 11.656,00

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL

KURS BELI

1.519,19

1.503,94

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL 15.544,03

KURS BELI 15.387,09

KURS JUAL 19.537,78

KURS BELI 19.337,30

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

CMYK

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Lada hitam Lada putih Jagung (kering)

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

HARGA (Rp/Kg) 7.579 13.075 31.725 56.055 20.731 17.544 76.563 124.434 1.458

per Selasa, 26 Agustus 2014 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

per Selasa, 26 Agustus 2014 n Sumber Bank Indonesia

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR)

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL 13.224,82

KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

KOMODITAS CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

n ANTARA/TERESIA MAY

PAMERAN INDUSTRI. Menteri Perindustrian M.S. Hidayat (kedua kanan), didampingi Ketua PPA Kosmetik Putri K. Wardani (kanan) dan Ketua Asosiasi Gabungan Pengusaha dan Obat Tradisional GP Jamu Charles Saerang (kedua kiri), melihat stan pameran kosmetik saat hadir dalam pameran industri kosmetik dan jamu di Lobi Kementerian Perindustrian, Jakarta, Selasa (26/8). Pameran yang berlangsung hingga 29 Agustus tersebut menampilkan usaha industri kosmetik, jamu, dan obat tradisional Indonesia.

Kosmetik dan Jamu Lokal Harus Kuasai pasar MENTERI Perindustrian M.S. Hidayat berharap produk kos­ metik, jamu, dan obat tra­ disional lokal mampu men­ jadi raja di negeri sendiri, terutama dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada 2015. “Dalam pertarungan ASEAN, ini mesti memenangkan, men­ jaga market di dalam negeri. Jangan justru kemasukan,” ujar Hidayat, usai pameran industri kosmetik dan jamu di Jakarta, Selasa (26/8). Berdasarkan data Kemenpe­ rin, penjualan produk kosmetik di dalam negeri tumbuh sekitar 15% dari Rp9,7 triliun pada 2012 menjadi Rp11,2 triliun pada 2013.

Saat ini terdapat 760 per­usahaan kosmetik yang me­nyerap 75 ribu tenaga kerja secara langsung dan 600 ribu tenaga kerja secara tidak langsung. Industri jamu dan obat tra­ disional juga menorehkan ca­ paian serupa. Nilai penjualan­ nya pada tahun ini diprediksi meningkat hingga Rp15 triliun dibandingkan pencapaian 2013 yang sebesar Rp14 triliun. Data yang tercatat, saat ini terdapat 1.247 industri jamu yang terdiri dari 129 industri obat tradisional (IOT) dan selebihnya termasuk golongan usaha menengah obat tradi­ sional (UMOT) dan usaha kecil obat tradisional (UKOT).

Meskipun penjualan cu­ kup baik, produsen kosmetik, jamu, dan obat tradisional dalam negeri juga harus me­ waspadai produk impor. Saat ini, kata Hidayat, masih banyak produk impor yang masuk, semisal produk kosme­ tik. Pada periode April 2011— Maret 2014 saja, produk kosme­ tik impor mencapai 32.960 ton dengan nilai 117,24 juta dolar AS. Sebanyak 96% di antaranya berasal dari Thailand. Belum lagi produk yang melalui jalur ilegal dan tidak memenuhi standar baku di Indonesia. Hal ini berpotensi menimbulkan efek negatif bagi kesehatan. (MI/E2)

usdimangenty@lampungpost.co.id

yang memperoleh bantuan dana hibah akan dilaku­ kan pendampingan oleh pe­ nyuluh dan pelatihan, serta administrasi pengelolaan tanaman cabai oleh kelom­ pok tani anggota Koperasi Agro Siger Mandiri. “Untuk memantapkan marketing cabai, maka pelaku utama dan pelaku usaha cabai akan diupayakan ber­ gabung dalam wadah ko­ perasi tersebut. Sehingga, diharapkan keberhasilan demplot ini menjadi tren dengan cara menekan biaya operasional,” ujarnya. Menurut Noviar, cabai merupakan komoditas bahan pangan yang sangat penting karena dapat memengaruhi inflasi dan perekonomian Lampung. Salah satu cara untuk menjaga stabilitas produksi cabai sepanjang musim, ujar dia, adalah mela­ lui introduksi teknologi tepat guna, yaitu kegiatan demplot screen house. (TOR/E2)

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Petani Cabai Dapat Dana Hibah BANK Indonesia (BI) mem­ beri bantuan berupa dana hibah sebesar Rp168,84 juta kepada tiga petani cabai di Kabupaten Lampung Selatan yang tergabung dalam Ko­ perasi Agro Siger Mandiri. Bantuan ini diharapkan mampu mendorong pening­ katan produktivitas budi daya kelompok cluster usaha tani cabai di Lampung Selatan. Kepala Badan Pelaksana Penyuluh Pertanian, Perika­ nan, dan Kehutanan (BP4K) Lampung Selatan Noviar Ak­ mal menjelaskan dana terse­ but diberikan kepada pelaku usaha yang berpengalaman dalam bidang tersebut dan bisa melakukan program demonstrasi plot (demplot) screen house. “Penandatanganan perjanji­ an dana hibah itu dilaksanakan Senin, 25 Agustus. Dana terse­ but akan dikembalikan setelah lima tahun,” kata Noviar mela­ lui rilis, Selasa (26/8). Dia menambahkan petani

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

Hasil Panen Petani Jagung Merosot Usdiman Genty

KURS JUAL

9

Indeks VALUTA ASING

LAMPUNG POST

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

EKONOMI

Indeks VALUTA ASING

rabu, 27 Agustus 2014

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Eksplorasi Panas Bumi Bisa Lebih Maksimal DPR resmi mengesahkan Ran­ cangan Undang-Undang (RUU) Panas Bumi, Selasa (26/8). De­ ngan pengesahan RUU menjadi undang-undang ini, eksplorasi panas bumi di Tanah Air bisa lebih maksimal. Salah satu yang diatur ada­ lah eksplorasi panas bumi bisa dilakukan di dalam hu­ tan karena bukan termasuk jenis pertambangan. “Kita punya 127 gunung berapi yang memiliki potensi panas bumi sekitar 1.300 megawatt (mw). Dari jumlah itu baru diolah sebesar 30 ribu mw. Dengan UU ini, potensi ini bisa lebih dimaksi­ malkan,” kata Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik di Kom­ pleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/8). Jero menjelaskan ada lima dasar penting perlunya UU tersebut disahkan. Pertama, Indonesia memiliki banyak gunung berapi yang di da­ lamnya terkandung potensi panas bumi besar. Kedua, karena adanya per­ tumbuhan ekonomi yang tinggi, kebutuhan energi pun turut meningkat sehingga perlu ada penambahan sum­

ber energi baru. Ketiga, ke­ tersediaan energi fosil yang semakin menipis sehingga membutuhkan energi lain yang tidak mudah habis. “Kita tidak lagi bisa ber­ gantung pada bahan bakar minyak yang subsidinya se­ lalu meningkat setiap ta­ hun,” kata politikus Partai Demokrat ini. Ke e mp at , p a n a s b u m i adalah sumber energi ter­ barukan yang akan selalu ada serta bisa dimanfaatkan secara langsung dan tidak langsung. “Kita enggak perlu impor panas bumi karena dihasil­ kan dari dalam negeri. Jum­ lahnya melimpah ruah dan bebas CO2 sehingga ramah lingkungan,” ujarnya. Kelima adalah optimalisasi panas bumi di Indonesia yang belum efektif karena me­ nemui banyak kendala. “Di undang-undang lama kan pemanfaatan panas bumi dikategorikan dalam kegiat­ an pertambangan. Ini yang menyebabkan kegiatan pa­ nas bumi tidak bisa masuk ke hutan, padahal sumber panas bumi ada di dalam hutan semua,” ujarnya. (MI/E2)

n ANTARA/WAHYU PUTRO A.

INDONESIAN AQUACULTURE. Pengunjung mengamati ikan hias yang dipamerkan di salah satu stan pameran Indonesian Aquaculture yang diselenggarakan Kementerian Kelautan dan Perikanan di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Selasa (26/8).

Ekspor Produk Perikanan Peringkat Ke-9 Dunia EKSPOR produk perikanan In­ donesia menduduki peringkat ke-9 terbesar di dunia. Pada 2013, total ekspor ikan dan produk ikan Indonesia menca­ pai nilai 1,3 miliar dolar AS. “Selama periode 2009 sam­ pai 2013, ekspor produk ikan Indonesia mengalami tren positif hingga 13,56%,” kata Direktur Pengembangan Pro­ mosi dan Citra Kementerian Perdagangan Pradnyawati di Surabaya, Selasa (26/8). Namun, ujar dia, krisis fi­ nansial di negara-negara Eropa sedikit menurunkan nilai eks­

por ikan pada periode Janu­ ari—Mei 2014 menjadi 481,31 juta dolar AS. “Ini mengalami penurunan 13,09% dibanding­ kan dengan periode yang sama tahun sebelumnya,” ujar dia. Sementara itu, kemarin, im­ portir produk perikanan terbesar asal Jerman, Rud Kanzow, berkun­ jung ke beberapa perusaha­an produk hasil laut di Jakarta, Makassar, Bitung, dan Surabaya. Selama lebih dari sepuluh ta­ hun, perusahaan ini hanya mau bekerja sama dengan penyuplai yang mampu mempertahankan standar kualitas kesegaran

±

produk ikan dan hasil laut. “Mereka memanfaatkan pro­ gram misi pembelian ini dengan datang langsung untuk menjajaki serta melihat proses produksi perusahaan Indonesia lainnya,” kata Direktur Jenderal Pengem­ bangan Ekspor Nasional Nus Nuzulia Ishak, seperti dikutip dari laman Kemendag, kemarin. Rud Kanzow telah beberapa kali melakukan kerja sama dengan perusahaan Indone­ sia. Sebelumnya mereka telah mengimpor tuna beku dari PT Awindo International senilai 63.400 dolar AS. (MI/E2)

n ANTARA/ANDREAS FITRI ATMOKO

PANEN KACANG HIJAU. Sejumlah pekerja memanen kacang hijau di kawasan Karanganyar, Demak, Jateng, Selasa (26/8). Saat kemarau, petani di kawasan Demak beralih menanam kacang hijau dan akan dipasarkan ke sejumlah daerah di Pulau Jawa seharga Rp14 ribu/kg.

CMYK

±


BISNIS

rabu, 27 Agustus 2014 LAMPUNG POST

KORPORASI

Hanung Budya (Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina) Pertamina memegang peranan penting dalam penguasaan energi lokal.

10

Pertamina Targetkan Kuasai Pasar Asia Pertamina bertekad untuk terus menjadi pemain utama dalam penyediaan gas bumi melalui penyelesaian berbagai proyek infrastruktur gas bumi. Rizki Elinda Sary

P

n ANTARA/WAHYU PUTRO A.

MOU KKP-BTN. Menteri Kelautan dan Perikanan (KPP) Sharif C. Sutarjo (tengah) berjabat tangan dengan Dirut Bank Tabungan Negara Maryono (kanan) disaksikan Dirjen Perikanan Budaya KKP Slamet usai penandatanganan nota kesepahaman (MoU) di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Selasa (26/8). BTN bekerja sama dengan KKP memberikan pembiayaan dalam bentuk investasi dan permodalan untuk pengembangan usaha kelautan dan perikanan Indonesia.

Apps Foundry Luncurkan Toko Buku Online PRODUK flagship Apps Found­ ry, Scoop, terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan pelanggannya. Kali ini Scoop meluncurkan toko buku online melalui situs web tokobuku.getscoop.com. “Tokobuku merupakan toko buku online yang menawar­ kan ribuan koleksi buku-buku cetak rekomendasi terbaik yang belum rilis maupun yang sudah dirilis dari penerbit internasional maupun lokal,” kata Marketing & Promotion Head Mizan Digital Publish­ ing Muhammad Ridwan di

Jakarta, Selasa (26/8). Menurut dia, berbagai man­ faat yang ditawarkan kepada para pencinta buku, antara lain pilihan buku yang ber­ variasi berdasarkan kategori, judul, nama pengarang, atau kata kunci lainnya. Keamanan saat bertransaksi juga men­ jadi prioritas bagi pelanggan dengan menyediakan metode pembayaran melalui ATM transfer. Harga bukunya pun bersaing. Tokobuku.getscoop.com ini dioperasikan bekerja sama dengan penerbit-penerbit

besar di Indonesia, seperti Gramedia dan Mizan, meng­ hadirkan buku-buku pilihan terbaik bagi pelanggan. Ridwan mengatakan p i h a k nya m e n g a p r e s i a s i Apps Foundry atas hadirnya toko buku online karena bisa mencerdaskan kehidupan bangsa dengan buku. Kehadir­ an aplikasi ini diharapkan dapat semakin meningkatkan minat membaca masyarakat serta memberikan warna tersendiri di pasar buku In­ donesia. Walaupun pasar e -book

berkembang dengan cepat, ujar dia, kebutuhan akan buku-buku cetak juga tetap masih tinggi. Berdasarkan hasil riset internal terakhir di Scoop, 88% dari pengguna masih membeli buku cetak. “Dengan diluncurkannya produk baru ini, Scoop juga akan segera mengintegrasi­ kan penjualan buku digital dengan buku cetak sehingga pengguna memiliki lebih ba­ nyak pilihan format sesuai dengan selera pengguna,” ujar CEO Apps Foundry Willson Cuaca. (HES/E2)

Bank Mandiri Borong Penghargaan Internasional BANK Mandiri memborong be­ berapa penghargaan dari lem­ baga publikasi internasional Alpha Souteast Asia pada acara Alpha Southeast Asia’s 8th An­ nual Best Financial Institution Awards & Corporate Awards di Mandiri Oriental Hotel, Jakarta, Selasa (26/8). Penghargaan yang didapat, yakni The Best Trade Finance Bank di Indonesia, Best Bank di Indonesia, Best Private Wealth Management Bank, Best FX

Bank untuk korporasi dan institusi keuangan, Best CFO di Indonesia dan Asia Tenggara, dan Most Organised IR. Menurut Senior Executive Vice President Transaction Banking Bank Mandiri Rico Usthavia Frans, penghargaan ini berkat kinerja Bank Mandi­ ri dalam pelayanan. Khusus untuk pencapaian di bidang trade finance, ujar Rico, tidak lepas dari dukung­ an bank koresponden yang

berjumlah 1.264 bank hingga Juni 2014, yang menopang 2.087 jaringan kantor cabang dalam negeri dan 7 kantor di luar negeri. “Penguatan bisnis di sektor ini terus kami lakukan karena kami meyakini, selain dapat meningkatkan kinerja Bank Mandiri, trade finance juga dapat mendorong pertumbuh­ an perdagangan Indonesia, baik di dalam maupun di luar negeri, yang pada akhirnya

dapat mengakselerasi pereko­ nomian nasional,” kata Rico. Dia menjelaskan hingga Juni 2014 Bank Mandiri men­ catatkan transaksi ekspor impor sebesar 60,6 miliar dolar AS. Jumlah tersebut lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang hanya 59,8 miliar dolar. Kenaikan tersebut men­ dorong peningkatan pangsa pasar Bank Mandiri menjadi 33,93%. (MI/E2)

n ANTARA/ANDREAS FITRI ATMOKO

INDUSTRI GEBYOK RUMAHAN. Pekerja menyelesaikan proses pengukiran saat proses pembuatan pintu gebyok di industri gebyok rumahan Pandean Antique, Karanganyar, Demak, Jateng, Selasa (26/8). Pintu gebyok yang memiliki ukiran berornamen khas Jawa yang dipasarkan ke sejumlah daerah di Indonesia, seperti Bali, Jakarta, Solo, maupun Yogyakarta, itu dijual mulai Rp600 ribu hingga ratusan juta rupiah tergantung ukuran, kerumitan ukiran, dan kualitas kayu.

Diskon Kemerdekaan Autosound hingga 40% AUTOSOUND, toko sound system mobil, sarung jok, dan kaca film, memberikan diskon khusus spe­ sial Hari Kemerdekaan hingga 17 September 2014. Novi (35), petugas administrasi Autosound di Jalan Urip Sumoharjo No. 336, Bandar Lampung, mengatakan diskon khusus hingga 40% untuk produk kaca film Llumar. Program ini untuk memper­ ingati HUT ke-69 Proklamasi Ke­ merdekaan RI yang digelar sejak 17 Agustus lalu. “Namun, karena

temanya hari kemerdekaan, diskon hanya diberikan untuk pemilik mobil berwarna merah dan putih,” kata Novi di Bandar Lampung, Selasa (26/8). Autosound juga memberikan paket spesial khusus untuk pemilik Honda Brio, Toyota Agya, dan Daihatsu Ayla, yakni dengan Rp4,5 juta bisa menda­ pat kaca film Llumar full sucer black (garansi 7 tahun), sarung jok petent MBTECH (garansi 1 tahun), free karpet dasar, dan

free MBTECH cleaner. Sementara bagi Toyota Inno­ va, ada harga khusus Rp6,2 juta sudah bisa mendapat kaca film Llumar, karpet dasar, dan sar­ ung jok. Produk kaca film yang ditawarkan mulai dari tingkat kegelapan 40—80 persen. Novi menjelaskan Autosound menawarkan berbagai produk untuk menunjang penampilan dan performa kendaraan, se­perti sarung jok semikulit de­ngan harga Rp1,8 juta—Rp4 juta.

Ada juga paket audio seharga Rp4 juta—Rp15 juta dengan tipe Crenedo, Cello, dan Domination dengan garansi 1 tahun. Paket audio ini terdiri dari pemasang­ an speaker di pintu mobil, subwoofer, tower, twitter (speaker kecil), dan prosesor. “Semakin murah semakin sedikit itemnya,” kata dia. Toko ini juga menjual DVD player Sony untuk mobil seharga Rp3,6 juta dan DVD Pioneer Rp4 juta sudah termasuk head rest. (CR6/E2)

T Pertamina (Persero) memasang target se­ bagai penguasa pasar energi di Asia pada 2025. Menurut Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya, pada dasawarsa ini Pertamina memegang peranan penting dalam penguasaan energi lokal. Kondisi ini, ujar dia, menjadi peluang bagi Pertamina untuk terus meningkatkan peran dan kiprahnya, tidak hanya sebagai ujung tombak ketahanan ener­ gi nasional, tetapi juga sebagai pelaku utama bisnis energi di tataran regional dan global. “Ekspansi usaha ke luar neg­ eri dan peningkatan produksi bisa memenuhi ambisi kami menjadi World Class National Energy Company dan menjadi Asian Energy Champion pada 2025,” ujar Hanung melalui siaran persnya, Selasa (26/8). Posisi Pertamina di pering­ kat 123 dalam jajaran 500 per­ usahaan terbesar dan terelite dunia versi majalah Fortune

juga, menurut Hanung, menja­ di salah satu pengakuan global yang membuat Pertamina yakin dalam upaya perluasan bisnisnya. Pendapatan Meningkat Hanung mengungkapkan pada tahun fiskal 2013, Pertami­ na membukukan total pendapat­ an sebesar 71,1 miliar dolar AS, meningkat dibandingkan 2012 yang hanya 70,9 miliar dolar AS. Laba bersih pada 2013 juga naik 11% menjadi 3,07 miliar dolar AS dari tahun sebelumnya 2,77 miliar dolar AS. “Tapi masih ada juga rugi sebesar Rp5,7 triliun pada bisnis elpiji nonsubsidi 12 kg,” kata dia. Dengan aspirasi aggressive upstream, kata Hanung, Per­ tamina berupaya meningkat­ kan target produksi migas dari tahun ke tahun. Selama semester I 2014, ujar dia, produksi migas Pertamina mencapai 520.390 boepd atau naik sekitar 14% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Pencapaian ini, menurut Hanung, merupakan fondasi

yang kuat untuk mencapai citacita perusahaan memproduksi migas sebanyak 2,2 juta boepd pada 2025. “Ini juga semakin mengukuhkan posisi Pertamina sebagai perusahaan produsen migas terbesar di Indonesia.” Pertamina juga akan menggenjot produksi panas bumi. Pada 2013, realisasi produksi panas bumi menca­ pai 21,73 juta ton atau naik 38,5% dibandingkan 2012 yang hanya mencapai 15,69 juta ton. Produksi tersebut diperkira­ kan terus meningkat seiring dengan target peningkatan kapasitas produksi sedikitnya 800 mw pada 2018. Selain itu, Pertamina juga bertekad untuk terus menjadi pemain utama dalam penye­ diaan gas bumi di Indonesia melalui penyelesaian berbagai proyek infrastruktur gas bumi. Saat ini, beberapa proyek sep­ erti, seperti Arun LNG Regasifica­ tion, pipa transmisi gas ArunBelawan dan Gresik-Semarang, kilang LNG Donggi Senoro dalam tahap pekerjaan konstruksi yang segera tuntas dalam waktu dekat. Sementara itu, di bisnis hilir, Per­ tamina terus memperkokohkan posisinya sebagai tulang pung­ gung bagi penyediaan energi di Tanah Air. (MI/R6)

elindasary@lampungpost.co.id

Rupiah dan Harga Saham Kompak Melemah NILAI tukar rupiah (kurs) dan indeks harga saham gabungan (IHSG) kompak melemah pada penutupan transaksi, Selasa (26/8). Kurs yang ditransaksi­ kan antarbank di Jakarta ke­ marin sore ditutup melemah menjadi Rp11.738/dolar AS. Sebelumnya rupiah berada di level Rp11.714. Kondisi ini sejalan dengan pergerakan IHSG kemarin sore yang tak lepas dari zona merah. Sempat dibuka me­ nguat tipis pada Selasa pagi,

performa IHSG pada penutup­ an terperosok jika dibanding­ kan dengan perdagangan sesi siang. IHSG menurun sebesar 38,40 poin ke 5.146 atau sebe­ sar 0,74%. Mengikuti pergerakan IHSG, indeks LQ45 juga melemah sebesar 8 poin ke 875 dan Ja­ karta Islamic Index (JII) turun 5,09 poin ke level 695,99. Volume perdagangan ke­ marin sore membukukan transaksi sebesar 4,08 miliar lembar saham senilai Rp4,6

triliun. Sementara itu, seba­ nyak 100 saham menguat, 226 saham melemah, dan 87 saham stagnan. Seluruh sektor pendukung pergerakan IHSG juga ter­ pantau melemah. Pelemahan tertinggi kali ini dipimpin dari sektor konsumer, manufaktur, dan perdagangan. Analis HD Capital Yuganur mengatakan melemahnya saham ini di­ sebabkan pelaku pasar saham cenderung melakukan aksi tunggu. (MI/ANT/E2)


±

±

CMYK

CMYK

±

Julianna Cen (Country Product Group Leader Asus Indonesia) Pertumbuhan ekonomi hingga 5,70% dibanding setahun sebelumnya dan p­ ertumbuhan sektor komunikasi sebesar 7,73%, menjadikan Lampung sebagai kawasan sangat potensial bagi Asus. Rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

11

Produk Baru Asus Hadir di Lampung Lampung merupakan kawasan potensial bagi Asus untuk memasarkan produk-produk andalannya. Dian Wahyu Kusuma

S

EBAGAI pemimpin global di era digi­ tal, Asus menghadirkan berbagai produk terbaru ke pasaran Indone­ sia. Kemarin (26/8), melalui kegiatan me­ dia briefing, sales training, dan dealers ga­ thering, Asus meresmikan sejumlah produk andalannya mulai dari notebook, tablet, smartphone, PC desktop, dan All-in-One di Lampung. Menurut Country Product Group Leader Asus Indonesia Julianna Cen, dengan per­ tumbuhan ekonomi hingga 5,70% diban­ ding setahun sebelumnya dan pertumbuhan sektor komunikasi sebesar 7,73%, Lampung menjadi kawasan sangat potensial bagi Asus. “Untuk itu, kami merasa perlu untuk meng­ hadirkan sejumlah perangkat terbaru yang ditunggu-tunggu oleh pengguna, mulai dari notebook, tablet, smartphone inovatif, sam­ pai ke PC desktop dan All-in-One terbaru,” kata dia. Dari sisi notebook, produk yang dijadi­ kan andalan mulai dari Asus Transformer Book T100, notebook Windows 8.1 yang bisa dilepas menjadi tablet 10 inci yang inovatif. Lalu, X452CP, notebook terjangkau dengan

Fungsi Sensor Sidik Jari Galaxy Note 4 Ditambah SAMSUNG akan meluncurkan Galaxy Note 4 di ajang IFA 2014, Jerman, pada 4 September 2014. Mereka dikabarkan akan menambahkan fungsi baru pada sensor sidik jari yang terpasang pada ponsel tersebut. Menurut SamMobile, setidaknya akan ada dua fitur baru yang memanfaatkan sensor sidik jari Note 4. Pertama, untuk mengontrol aplikasi mana yang terbuka saat Anda menyapu jari ke layar. Dengan pengontrolan ini, berbagai ke­ mudahan ditawarkan, misalnya pengguna bisa membuka aplikasi e-mail hanya dengan me­ nyapukan jempol ke layar. Fitur lainnya adalah menyimpan password dan log in ke dalam situs web. Fitur Web Sign-in ini akan memudahkan peng­ guna ketika mengunjungi situs seperti Amazon, Gmail, dan situs lain yang membutuhkan password. Ketika hendak log in, cukup sapukan jari ke layar dan peramban akan memasukkan iden­ titas Anda secara otomatis. Fungsi-fungsi ini akan melengkapi fitur yang sudah ada di Galaxy S5. Saat ini, pengguna S5 dapat mengunci ponselnya dan mengautenti­ fikasi PayPal dengan sidik jari. Selain sidik jari, Samsung Galaxy Note 4 bakal memberikan beberapa fitur unggulan, antara lain layar berukuran 5,7 inci beresolusi Quad HD 2.560 x 1.440p. Selain itu, Samsung dikabar­ kan memilih Snapdragon 805 sebagai prosesor, RAM 3 Gb, dan kamera utama yang mengguna­ kan Sony IMX240 16 mega piksel. Kamera tersebut sudah dilengkapi optical image stabilization agar foto yang dihasilkan lebih baik, meskipun diambil dalam keadaan berg­ erak. Sejumlah media juga mengisukan bahwa Gal­ axy Note 4 akan dilengkapi sensor ultraviolet. Opsi lainnya, mungkin Samsung akan membuat Note 4 kompatibel dengan Gear VR, perangkat vir­ tual reality yang se­ dang dikembang­ kan Samsung. (MTVN/E2)

performa dan grafis memukau. X550DP, notebook entry gaming terbaru berba­ sis AMD quad core sampai G56, notebook ­gaming kelas atas terbaru Asus sudah di­ siapkan. Untuk tablet, model yang diandalkan ada­ lah Asus Fonepad 7 FE170CG, tablet Android dual GSM 3G HSPA+ berfitur voice call yang terjangkau. Adapun untuk lini smartphone, Asus menghadirkan PadFone mini, kombi­ nasi smartphone 4 inci dan tablet station 7 inci. Serta jajaran Asus ZenFone yang san­ gat fenomenal. Khusus untuk ZenFone, dalam waktu dekat Asus juga melakukan penyegaran dengan menghadirkan model terbaru, seperti Zen­ Fone 4S dan ZenFone 6 yang lebih terjang­ kau ke pasaran. Selain notebook, tablet, dan smartphone, Asus Indonesia juga sudah mulai melaku­ kan ekspansi ke segmen komersial dengan menghadirkan PC desktop, PC All-in-One, dan notebook commercial series. Adapun lini produk yang ditawarkan mulai dari PC All-in-One ET1612 dan ET2013, PC desktop commercial BM1AF Intel Core i5 dan juga PC desktop untuk consumer, M51AD. Untuk notebook terdapat tipe BU401, PU450, PU451, dan PU301. Seluruh produk ini sudah tersedia di mitra distribusi Asus.

Terbesar di Indonesia Menurut data terakhir lembaga riset terke­ muka dunia GfK, Asus semakin memperkuat posisinya di peringkat pertama bisnis perangkat mobile computing di luar tablet di Indonesia. Yang menarik, dalam laporan

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

PRODUK TERBARU ASUS. Seorang pengunjung melihat produk terbaru Asus di sela-sela media briefing, sales training, dan dealers gathering di Hotel Emersia, Bandar Lampung, Selasa (26/8). Selain meluncurkan notebook, tablet, dan smartphone, Asus Indonesia juga mulai melakukan ekspansi ke segmen komersial dengan menghadirkan PC desktop, PC all-in-one, dan notebook commercial series. kondisi pasar hingga akhir kuartal II 2014 lalu, terungkap Asus berhasil mencatatkan sejarah baru dengan meraih pangsa pasar hingga 33,1%. Sejak pertama kali memasuki bisnis mo­ bile computing atau notebook di Indonesia pada 2007 lalu, dengan produk Eee PC yang fenomenal dan membuka jalan bagi tum­ buhnya bisnis notebook. Raihan ini meru­ pakan pertama kali yang dicapai Asus. “Perangkat yang inovatif, desain yang styl­ ish dan kualitas tinggi yang diterapkan pada produk-produknya membuat Asus berhasil tumbuh lebih pesat dibanding kompetitor,” kata Juliana. (R6)

dianwahyu@lampungpost.co.id

Transfer Data Lebih Cepat dengan SanDisk Ultra Fit USB 3.0

Musyawarah Daerah (Musda) Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Ha Cabang Lampung

.. id ri

!!

Tema Hari/Tanggal Waktu Tempat

* Konfirmasi kehadiran Ibu Tiara Hp. 082186066242 Didukung oleh :

SANDISK Corporation mengumum­ kan peluncuran SanDisk Ultra Fit USB 3.0. Selain memiliki kecepatan transfer data yang menjanjikan, flash drive ini juga menyediakan kapasitas penyimpanan yang cukup besar. Penggemar multimedia sekarang dapat memindahkan satu film dalam hitungan detik, di saat yang sama me­ nikmati kecepatan transfer hingga sepuluh kali lipat lebih cepat dari drive USB 2.0 standar. “Sebagai pemimpin dalam solusi penyimpanan flash, tujuan kami ada­ lah selalu memberikan produk yang terbaik dan paling dapat diandal­ kan. Produk ini juga menawarkan kepada konsumen kinerja superior dan kapasitas yang mengesankan, dikemas dalam desain yang sangat ringkas,” kata Country Manager SanDisk Corporation Idris Effendi, di Jakarta, Senin (25/8). Flash Drive SanDisk Ultra Fit USB 3.0 diciptakan atas kesuksesan Cru­ zer Fit USB yang sangat terkenal, pemain kuat kategori plug and stay, menggunakan solusi low-profile USB 2.0 untuk meningkatkan kapasitas penyimpanan perangkat.

SanDisk Ultra Fit USB 3.0 memi­ liki desain yang sangat minimalis dan modern, serta peningkatan kinerja yang impresif untuk memin­ dahkan data dengan cepat. Produk ini merupakan pasangan yang ideal untuk notebook, tablet, televisi, kon­ sol game, sistem audio mobil, dan banyak lagi. Versi 64 Gb dan 32 Gb menawarkan kecepatan tulis hingga 10 kali lebih cepat daripada drive USB 2.0 standar, sedangkan versi 16 Gb menawarkan kecepatan tulis hingga 5 kali lebih cepat. Semua kapasitas memungkinkan kecepatan baca hingga 130 Mb/s. Di dalamnya juga tersedia aplikasi SanDisk Secure Access untuk men­ jaga keamanan fail pribadi dengan proteksi password dan enkripsi 128 bit, termasuk 1 tahun berlang­ ganan software RescuePRO untuk memulihkan data yang hilang atau rusak. Flash drive SanDisk Ultra Fit USB 3.0 saat ini tersedia di jaringan dis­ tributor resmi SanDisk di Indonesia dengan kapasitas 16 Gb (Rp149 ribu), 32 Gb (Rp275 ribu), dan 64 Gb (Rp549 ribu). (MTVN/E2)

: “ Revitalisasi dan Reposisi Peran ISEI Dalam Proses Pembangunan Lampung” : Sabtu, 30 Agustus 2014 : 08.00 s.d 16.00 Wib : Hotel Marcopolo Jl. Dr. Susilo No. 4 - Bandar Lampung


HUMANIORA rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Brigjen Heru Winarko (Kepala Kepolisian Daerah Lampung) Saya ingin mahasiswa baru di Universitas Lampung menjadi generasi penerus yang memiliki jiwa kebangsaan, motivasi, rasa percaya diri, dan antiekstremis.

12 LARAS BA H ASA

Para Ibu-Ibu Abdurrahman Efendi

n ANTARA/RUDI MULYA

DRUM THEATER MALAYSIA. Sejumlah seniman asal Malaysia yang menamakan kelompok Orang-Orang Drum Theater saat membawakan tari dan musik kontemporer di Universitas Nusantara PGRI, Kediri, Jawa Timur, Senin (25/8) malam. Penampilan penari dan pemusik kontemporer dalam Arts Island Festival 2014 itu melibatkan delapan kelompok seni dari Indonesia, Australia, Malaysia, Kaledonia Baru, India, Belanda, Jepang, dan Selandia Baru.

IAIN Raden Intan segera Bertransformasi Jadi UIN LANGKAH Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan Lampung untuk bertransformasi menjadi universitas Islam negeri (UIN) mulai menemui titik terang. Terbukti dengan pencapaian-pencapaian yang telah diraih salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) di Sai Bumi Ruwa Jurai tersebut. Pertama, terlihat dari peningkatan jumlah penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2014—2015 yang mencapai 4.035 mahasiswa. Meningkat dibanding tahun sebelumnya yang hanya 3.000 mahasiswa. Jumlah tersebut menjadi rekor terbanyak dari berdirinya PTN tersebut, sejak 26 Oktober 1968. Rektor IAIN Raden Intan Lampung Mohammad Mukri menjelaskan jumlah ini juga diikuti dengan pendaftar yang memilih hampir merata pada 28 program studi (prodi) di empat fakultas dengan 1.620 kuota kursi per fakultas. Prestasi itu diperoleh karena jumlah gedung yang banyak, sarana, dan prasarana memadai, hingga jumlah dosen, baik yang PNS (350) maupun kontrak (50), yang memadai dengan perbandingan

jumlah mahasiswanya (1:10). “Jumlah prodi makin banyak peminatnya, mudah-mudahan dapat menjadi fakultas begitu UIN direalisasikan awal tahun depan,” kata Mukri, di sela pemaparan orientasi mahasiswa baru di Gedung Serbaguna IAIN Raden Intan, Senin (25/8). Disinggung prodi favorit, Mukri menjelaskan status itu juga disertai dengan terpenuhinya kuota kursi yang disediakan, seperti prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) 140 orang, Pendidikan Bahasa Inggris (140), Pendidikan Biologi (100), Pendidikan Matematika (100), Pendidikan Fisika (60), Politik Pemikiran Islam (40), Mu’amalah Ekonomi Islam (40), hingga Komunikasi Penyiaran Islam (40). “Kami bisa diminati karena dari pemberian pelayanan de­ ngan model pendidikan terbaik. Para dosen mentransfromasikan ilmu dengan baik dan benar. Lalu, menciptakan lingkungan kampus yang bersih serta nyaman, hingga seringnya kegiatankegiatan pendidikan nasional dan internasional. Itu yang membuat banyak orang tua menitipkan anak-anaknya kuliah di sini,” ujarnya. (CR13/S1)

Mahasiswa Tolak Ideologi ISIS Mahasiswa baru Unila harus terlibat aktif dalam berbagai kegiatan intra dan ekstrakampus. Insan Ares

K

E PA L A K e p o l i s i a n Daerah Lampung Brigjen Heru Winarko mengingatkan agar mahasiswa menjauhi tindak kekerasan dan menolak ideologi yang disebarkan oleh Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). Mahasiswa juga perlu memberikan pemahaman kepada masyarakat sekitar akan bahaya ideologi yang mengedepankan cara-cara kekerasan untuk mencapai tujuannya. Hal itu disampaikan Heru Winarko dalam kuliah umum dengan materi Peran Mahasiswa dalam Pengendalian Keamanan Lingkungan dan Penangkalan Ideologi Terlarang, di Gedung Serbaguna Universitas Lampung, Selasa (26/8). Kuliah umum tersebut

diikuti ribuan mahasiswa dan pimpinan Unila. Heru mengingatkan mahasiswa baru agar menjadi generai penerus yang memiliki jiwa kebangsaan, motivasi, rasa percaya diri, dan antiekstremis. “Kami sudah jalin kerja sama dengan Rektorat (Unila), seperti KKN di mana pun mahasiswa dijadikan co­rong Polda untuk mendidik dan mencerdaskan masyarakat. Terutama untuk menjaga kedamaian dan menjauhi berbagai bentuk pemikir an se r t a ge r akan ideologi terlarang seperti ISIS,” kata dia. Rektor Universitas Lampung Sugeng P. Harianto meminta mahasiswa baru untuk aktif di kegiatan kuliah dan kegiatan kemahasiswaan. “Saya berharap kalian semuanya nanti aktif dalam organisasi intra

maupun ekstrakampus.” Danrem 043/Gatam Kolonel Armed Winarto mengatakan tantangan mahasiswa ke depan bersama kelompok masyarakat lain, yakni menghadapi tindakan teroris yang membahayakan bangsa. Dia menilai semakin masifnya gerakan ekstremis dan teroris menjadi ancaman bagi Indonesia yang memiliki geografis luas serta keberagaman suku dan agama. “Dengan keberagaman itu pasti akan banyak radikalisme yang bisa masuk di sekitar kita. Sebagai bangsa yang besar, Indonesia tidak boleh ikut-ikutan terpengaruh dan mudah meng­ adopsi paham-paham ideologi yang menyesatkan,” kata Armed dalam kuliah umum di Gedung Serbaguna Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan Lampung, Selasa (26/8). Kuliah tersebut dihadiri 4.035 mahasiswa baru. (U3)

insanares@lampungpost.co.id

di ruang kerjanya, Senin (25/8). Dalam ijazah dan SKHUN akan dicantumkan muatan lokal yang berada di bawah dari kolom nilai bahasa Indonesia. Hal itu karena bentuknya turunan muatan lokal dari pelajaran nasional. Dia mengakui penilaian itu baru bisa dilakukan 2015 karena SK pergub-nya baru keluar pertengahan bulan kemarin. Tidak hanya nilai rapor, ijazah, dan SKHUN, Disdik juga masih dipusingkan dengan tersedianya buku pegangan muatan lokal tersebut. “Daerah sama provinsi kan sama, fungsinya hanya menjalankan peraturan sistem pendidikan dari pusat. Muara kebijakannya harus dijalankan sekolah. Sebab itu, kalau ada masalah, sekolah yang teriak. Kami yang ketempuhan menjadi penyambung lidah dari sekolah, guru, dan siswa,“ kata dia. Untuk buta aksara, pihaknya kini tengah menggencarkan kembali kegiatan belajar-meng­ ajar (KBM) dengan menggerakan peran sekolah dan organisasi pendidikan masyarakat, baik formal maupun nonformal. Ia menyebutkan di Lampung terdapat 4.000 penyandang buta aksara, angka tersebut termasuk tertinggi di Sumatera dan Indonesia. (CR13/S1)

* Pemerhati bahasa, tinggal di Bandar Lampung.

SELINTAS Wiji Thukul Jadi Trending Topic

Akhir 2014, Tiga Target Disdik Selesai MESKI 2015 masih empat bulan lagi, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Lampung menargetkan tiga permasalahan pendidikan di Lampung akhir tahun ini harus kelar. Seperti, pembagian ijazah dan surat keterangan hasil ujian nasional (SKHUN), pemberantasan buta aksara dan peningkatan jumlah ujian kesetaraan program kejar Paket A (setara SD), Paket B (setara SMP), dan kejar Paket C (setara SMA), hingga pengimpelementasian kurikulum pramuka total di semua sekolah. Kepala Disdik Provinsi Lampung Hery Suliyanto menjelaskan target pertama selain distribusi buku kurikulum 2013, yaitu pembagian ijazah dan SKHUN yang belum diterima merata di tingkat SD, SMP, dan SMA. Hery mengemukakan target penyelesaian ijazah dan SKHUN harus seragam, mengingat mulai tahun depan ada nilai-nilai muatan lokal. “Masing-masing daerah muat­ an lokalnya berbeda. Untuk 2014, implementasi muatan lokal masih di buku rapor, tetapi tahun depan sudah masuk penulisan ijazah dan SKHUN. Di 2015, ada peraturan gubernurnya muatan lokal aksara dan bahasa Lampung yang diakomodasi dalam bentuk penilaian buat kelulusan (siswa, red),” ujar dia,

“PARA ibu-ibu mendapat bantuan air bersih dari pemerintah setempat untuk mengatasi musim kekeringan yang tengah berlangsung.” Demikian kutipan berita di sebuah harian terkemuka. Penggunaan kata bilangan untuk menunjukkan makna jamak tidaklah tepat. Dalam bahasa Indonesia, bila kata bilangan digunakan di depan kata benda, kata benda itu tidak boleh diulang. Jadi kalimat tersebut seharusnya berbunyi, “Para ibu mendapat bantuan air bersih dari pemerintah setempat untuk mengatasi musim kekeringan yang tengah berlangsung.” Kata “para” di depan kata benda “ibu” telah jelas menyatakan sejumlah ibu atau ibu-ibu yang bermakna jamak. Kesalahan penggunaan bentuk jamak dalam keseharian kita menyebabkan kerancuan dan kekacauan dalam implementasinya. Salah satu penyebab timbulnya kesalahan ini karena bahasa Indonesia mengakomodasi bentuk jamak dengan pengulangan kata benda, misalnya gelas-gelas, bajubaju, serta pena-pena. Contoh kalimat yang tepat, “Rani sedang membereskan buku-buku yang bergeletakan di lantai”, “Kamila membawa gelas-gelas yang kotor”, dan “Karina memberikan pena-pena kepada temannya yang berulang tahun”. Lalu bagaimana dengan kata data? Banyak pendapat menyatakan kata tersebut mengandung makna jamak seperti dalam bahasa Arab. Namun, tidak sedikit pihak mengungkapkan data merupakan bentuk tunggal. Bahasa Indonesia menyerap kata data dari bahasa Latin. Dari tempat asalnya itu, data bermakna jamak, tetapi kita menyerapnya menjadi bentuk tunggal dengan mengabaikan kata datum. Untuk menunjukkan makna jamak, kata data ditambah kata bilangan atau pengulangan kata bendanya. Seperti yang terdapat dalam buku berjudul Seputar Masalah Bahasa dan Sastra terbitan Badan Pengembangan dan Pembinaan, Jakarta. Contoh makna jamak, yaitu banyak data dan sebuah data. Bentuk jamak lainnya yang berasal dari serapan bahasa ­asing adalah kata kriteria, huruf, dan anasir. Bentuk-bentuk tersebut kemudian disesuaikan dengan lafal dan ejaan bahasa Indonesia. Untuk menyatakan bentuk tunggal atau jamak, unsur-unsur serapan dapat disesuaikan dengan mengacu pada kaidah yang berlaku dalam Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Dalam bahasa Inggris, untuk menentukan kata bermakna tunggal dan jamak berbeda dengaan bahasa kita. Ajib Rosidi dalam Pikiran Rakyat mencontohkan kata benda bermakna satu dengan yang lebih dari satu (banyak). One book, many books. A man, many men. Secara umum bentuk jamak dalam bahasa Inggris di­ tambah dengan huruf /s/, tetapi ada kekecualian seperti halnya dengan man yang menjadi men, tidak menjadi mans, a mouse menjadi many mice, tidak menjadi many mouses, dan lain-lain. Kekecualian itu tidak banyak, tetapi harus dihafalkan. Sesungguhnya penggunaan bahasa Indonesia tidaklah rumit dan menyusahkan. Kita tetap menggunakan kata kutu– kutu yang bermakna jamak ketimbang bahasa Inggris yang menyebutkan loose untuk kutu dan lice untuk kutu-kutu. Salam bahasa! n

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

KUKUHKAN BUNDA PAUD. Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri mengukuhkan Aprilani Yustin Ficardo sebagai Bunda PAUD Provinsi Lampung di Gedung Balai Keratun, Pemprov Lampung, Selasa (26/8). Acara ini dihadiri organisasi pendidikan anak usia dini (PAUD) se-Provinsi Lampung dan dimeriahkan penampilan anak-anak PAUD.

Lampung Incar 2 Emas di KSM KONTINGEN Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Nasional asal Lampung ditargetkan mendapat dua emas. Perlombaan sains tersebut akan digelar di Makassar, Sulawesi Selatan, (25—29/8). Dalam perlombaan tahun ini Lampung mengirimkan 38 orang, yang terdiri peserta 12 orang, pelatih (7), pendamping (7), dan ofisial (12). KSM dibagi tiga jenjang, yaitu tingkat aliah, tsanawiah, dan ibtidaiah. Sementara mata pelajaran yang dilombakan,

yaitu Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Geografi, Ekonomi, dan IPA terpadu. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung Abdurrahman mengatakan Lampung memasang target pada tahun ini minimal memperoleh dua emas. Pada perlombaan sebelumnya di Malang, konti­ ngen asal Lampung mendapat 4 perak dan 7 perunggu. “Peserta harus percaya diri dan tidak perlu minder de­ ngan peserta lain. Tunjukkan kalian siswa madrasah Lam-

pung mampu berprestasi de­ ngan lebih baik,” kata dia, saat ditemui di Kakanwil Kemenag Lampung, Selasa (26/8). Dia mengungkapkan siswa madrasah harus mampu meng­ uasai ilmu dan teknologi tanpa meninggalkan ilmu agama. Seiring dengan perkembang­ an zaman dan tren pilihan masyarakat, sekolah madrasah telah menjadi primadona. Pemerintah akan meningkatkan sarana dan prasarana demi menunjang mutu pendidikan madrasah.(CR13/U3)

KEMARIN (26/8), Wiji Thukul, sastrawan dan penyair yang hilang ketika peristiwa Juli 1998, berulang tahun ke-51. Hal itu membuat pengguna sosial media Twitter mengapresiasi­ nya dengan memberi ucapan atau men-share penggalanpenggalan puisinya, dan terbukti nama Wiji Thukul menjadi trending topic Indonesia. Banyak masyarakat memberikan apresiasi dan ucapan untuk Wiji. “Selamat hari lahir Wiji Thukul! Kau tahu aku tidak berdoa, tetapi kau selalu ada di pikiran dan jantungku. Suatu hari nanti kau harus pulang,” tweet akun @purplerebel. Selain itu, ada juga akun yang menitip puisi dari Wiji Thukul untuk presiden terpilih Joko Widodo. “Apabila usul ditolak, Tanpa ditimbang, Suara Dibungkam, Kritik dilarang tanpa alasan, Dituduh subversif, dan mengganggu kemanan, maka hanya ada satu kata : LAWAN!. Dear Pak @jokowi_do2, dengarkan kami. Ini titipan puisi Wiji Thukul yang juga tetangga bapak,” tweet akun @ forbali13. (*/S1)

Darmajaya Gelar TOT Sertifikasi Internasional UNTUK mewujudkan program sertifikasi internasional di kalangan mahasiswa, Institut Informatika dan Bisnis (IBI) Darmajaya menyelenggarakan trainer of trainer (TOT) bagi dosen setempat, Senin (25/8). Berlangsung di Information Acces Centre (IAC), TOT dilakukan untuk melatih dosen menjadi trainer mahasiswa. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Riset IBI Darmajaya Envermy Vem mengatakan TOT diikuti sembilan dosen dari jurusan Sistem Komputer dan Sistem Informasi. Selama tiga hari, hingga Rabu (27/8), para peserta diberi pelatihan sertifikasi microsoft technology associate (MTA) yang diisi oleh trainer dari Multimatic, Ikmal Maulana. Dikatakan Vem, seiring ditetapkannya program sertifikasi internasional dalam kurikulum perguruan tinggi, IBI Darmajaya menyiapkan dosen bersertifikasi internasional yang nantinya akan berperan sebagai trainer bagi mahasiswa. Hal ini, kata dia, merupakan salah satu konsekuensi yang harus dilakukan dosen, untuk menjadi trainer dosen harus terlebih dahulu lolos dalam sertifikasi. (*8/S1)


TER Rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

PONG

bintang pelajar

13

Nanda Kibarkan Prestasi Kegiatan ekstrakurikuler mengajarkan kedisiplinan, perjuangan, kepemimpinan, sekaligus sikap rendah hati. Eva Pardiana

S

AAT upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi di lapangan Korpri, kompleks Pemerintahan Provinsi Lampung, 17 Agustus lalu, tampak rombongan pasukan pengibar bendera (paskibra) tengah bersiap mengibarkan bendera Merah Putih. Mereka adalah siswa-siswa terpilih yang mewakili kabupaten/kota di Provinsi Lampung. Salah satu paskibra adalah Nanda Fitria Primalita, siswa kelas XII SMAN 8 Bandar Lampung. Gadis berjilbab itu mengaku bangga memperoleh kesempatan menjadi salah satu pengibar bendera. Kesempatan yang hanya akan didapat setahun sekali dan tidak semua bisa mendapatkan kesempatan itu. “Bahagia dan bangga bisa mewakili sekolah, Kecamatan Telukbetung Selatan, sekaligus Kota Bandar Lampung,” kata gadis kelahiran 17 April 1997 itu, saat ditemui di sekolahnya, Selasa (26/8). Sejak pertama kali terdaftar sebagai siswa SMAN 8 pada pertengahan 2012, Nanda tertarik bergabung dengan beberapa ekstrakuri-

kuler (ekskul). Tidak tanggung-tanggung, dia mendaftar lima ekskul sekaligus di sekolah, yakni Organisasi Siswa Intra-Sekolah (OSIS), paskibra, seni, redaksi, voli, dan Rohani Islam (Rohis). Tahun pertama, Nanda mengaku masih bisa aktif di lima ekskul dengan baik. Namun, memasuki tahun kedua, dia memutuskan untuk memilih dua ekskul. “Semuanya menarik, tapi saya berpikir harus ada yang difokuskan. Saya memilih OSIS dan paskibra,” katanya. Aktif di dua ekstrakurikuler sempat membuatnya kewalahan mengatur waktu, bahkan sampai jatuh sakit dan harus menjalani operasi usus buntu. Akibatnya, orang tua Nanda melarangnya aktif di ekskul. Hingga akhirnya Nanda mampu membuktikan bahwa dia bisa mengatur waktu dan menjaga kesehatan, meski sibuk mengurus kegiatan di luar sekolah. “Orang tua akhirnya mendukung. Mereka berpesan ingat waktu, jaga diri, dan jaga kesehatan,” kata Nanda mengingat nasihat sang Ibunda, Herma Yusmadatila. Banyak hal yang Nanda dapatkan dengan aktif di organisasi kesiswaan. Dia mengaku memperoleh banyak pelajaran tentang kedisiplinan, perjuangan, kemampuan memimpin sekaligus sikap rendah hati. Pelajaran-pelajaran itu tidak mungkin didapatkan jika hanya fokus pada kegiatan akademik. Padatnya kegiatan ekskul tidak membuat nilai pelajarannya rendah. Nanda selalu masuk sepuluh besar.

“Akademik dan nonakademik harus berimbang, tidak boleh berat salah satunya. Akademik itu tanggung jawab ke orang tua, sedangkan nonakademik ini bentuk eksistensi diri sekaligus wadah pendewasaan diri,” kata Nanda. Untuk menunjang akademiknya, Nanda mengikuti kegiatan bimbingan belajar di luar sekolah. Dia pun kerap bertanya kepada guru dan teman-teman sekolahnya tentang mata pelajaran yang tidak dikuasai. Hal itu dilakukan untuk mengejar ketertinggalan pelajaran karena harus izin sekolah untuk mengikuti kegiatan ekskul, misalnya pendidikan paskibra selama dua pekan. Dia mengaku aktif di organisasi dan rajin belajar untuk membanggakan kedua orang tua. Ayah dan ibu menjadi sumber inspirasi sekaligus semangat untuk selalu menjadi yang terbaik. Dukungan dan motivasi juga diberikan oleh guru, terutama Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Fatimah. “Lakukan hal yang baik dahulu, kalau baik pasti akan benar. Kalau benar insya Allah indah pada waktunya,” kata Nanda mengingat pesan gurunya. (U3)

evapardiana@lampungpost.co.id

Menanamkan Karakter Disiplin TUGAS guru tidak hanya memberikan materi kepada siswa. Dalam kurikulum 2013, peran guru lebih kepada memberikan motivasi sekaligus fasilitator dalam kegiatan belajar di kelas. Jauh sebelum kurikulum baru ini diterapkan, guru SMAN 8 Bandar Lampung, Fatimah, telah mempraktikkan pola mengajar yang penuh motivasi. Guru bidang studi Sejarah ini menilai tugas guru bukan hanya mencerdaskan secara akademik, yang utama adalah mencerdaskan secara sosial dan religius. “Tingkat religiositas menjadi penentu baik atau tidaknya seseorang. Jika religiositas tinggi, perilakunya akan santun dan cara belajarnya pun teratur. Itu kunci menjadi manusia seutuhnya,” kata wanita kelahiran Palembang, 12 Juni 1957 itu. Fatimah melakukan pendekatan personal dalam memotivasi siswanya. Setiap siswa, menurutnya, memiliki latar belakang keluarga yang membuat karakter mereka berbeda satu sama lain. “Ada siswa yang wataknya keras. Siswa seperti ini harus dinasihati superhatihati. Untuk menasihatinya perlu tahu latar belakang keluarganya. Dengan begitu, kami bisa memilih cara yang tepat untuk membinanya,” kata guru yang pernah menjabat sebagai pembina Paskibra SMAN 8 Bandar Lampung itu. Selain memotivasi siswa, Fatimah juga menanamkan karakter disiplin kepada muridnya. Disiplin menjadi harga mati dalam meraih kesuksesan dan menjadi dasar untuk membentuk manusia yang bertanggung jawab. Setiap pagi, Fatimah selalu memantau semua siswa untuk memastikan bahwa mereka telah masuk ke

Fatimah kelasnya masing-masing. Ini merupakan langkah awalnya dalam menerapkan disiplin. Menurut Fatimah, usia SMA merupakan usia peralihan remaja menuju dewasa. Pada masa tersebut siswa belum seberapa memahami pentingnya menaati peraturan sehingga perlu upaya untuk terus mengingatkan mereka. “Khususnya dalam hal kerapian dan tepat waktu masuk sekolah. Ini yang paling banyak dilanggar siswa. Jika diingatkan perlahan dan penuh kesabaran, insya Allah siswa juga memahaminya,” kata Fatimah. Untuk meningkatkan motivasi berprestasi, SMAN 8 Bandar Lampung melibatkan seluruh elemen siswa dalam kegiatan Kemah Bersama OSIS (KBO) yang diselenggarakan dalam waktu dekat. Dalam KBO, setiap ekstrakurikuler bersa-

ma-sama menyusun program kerja untuk satu tahun ke depan. Di acara tersebut juga akan dilakukan pemilihan sekaligus pelantikan ketua OSIS baru. SMAN 8 Bandar Lampung memiliki 15 ekstrakurikuler. Banyaknya organisasi siswa ini diharapkan makin memacu pelajar untuk berprestasi di luar bidang akademik. Ekstrakurikuler tersebut adalah OSIS, pramuka, Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), Palang Merah Remaja (PMR), paskibra, rohis, english club, unit kegiatan catur, japanese club, basket, Karya Ilmiah remaja (KIR), pencinta alam, seni, futsal, unit kegiatan karate. Ekstrakurikuler ini menjadi sarana bagi SMAN 8 Bandar Lampung untuk mewujudkan visi membentuk insan berimtak, berprestasi, dan berwawasan global. (*8/U3)

BIODATA Nama : Nanda Fitria Primalita Kelahiran : Bandar Lampung, 12 April 1997 Alamat : Jalan Kartini Gg. Duane No. 29, Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung Ayah : Supriyanto Ibu : Herma Yusmardatila Riwayat Pendidikan: 1. SD Kartika II-5 (Persit) Bandar Lampung (2004–2009) 2. SMPN 25 Bandar Lampung (2009–2012) 3. SMAN 8 Bandar Lampung (2012–sekarang) Organisasi: Sekretaris OSIS SMAN 8 Bandar Lampung Ketua Tim Redaksi Buletin SMAN 8 Bandar Lampung Sekretaris Paskibra Kota Bandar Lampung Prestasi: Juara II Journalist Competition Honda DBL (2013) Juara I Journalist Competition Honda DBL (2014) Paskibra Provinsi Lampung Peringkat II Siswa Berprestasi SMAN 8 (2012)


rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

14

PARIWARA


rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

15

PARIWARA


±

±

CMYK

rabu, 27 Agustus 2014 LAMPUNG POST

CMYK

±

Happy Salma (Pemain teater, aktris, pebisnis perhiasan)

INSPIRASI

“Pola ukir dan bentuk perhiasan tetap mengacu ke motif yang ada pada perhiasan dan karya seni yang ditinggalkan para leluhur.”

16

Produk Perhiasan Happy Salma Mendunia

INFO musik

Justin Bieber segera Luncurkan Karya Baru

Dengan detail yang tinggi, perhiasan rancangan Happy tetap bernuansa tradisi Indonesia. n MI

S

ETELAH sukses menekuni dunia panggung sebagai pemain teater sekaligus aktris, Happy Salma mulai merambah ke wilayah bisnis perhiasan. Istri Tjokorda Bagus Dwi Santana Kerthyasa ini membangun kerajaan bisnis perhiasannya dengan basis di Bali. Dengan merek Tulola, produk perhiasan yang digagas Happy mampu menembus pasar global bahkan digunakan beberapa selebritas dunia, salah satunya penyanyi rock Courtney Love. “Saya sedang sibuk produksi perhiasan, kebetulan perhiasan (rancangan) saya pernah dipakai juga sama Courtney Love. Ada teman yang membantu, ada rekan public relation di Amerika Serikat (AS) yang kebetulan suka dengan perhiasan,” ujar perempuan berusia 34 tahun ini, beberapa waktu lalu. Selain Love, selebritas dunia lainnya yang memakai produk besutan Happy ialah Michael Burton. Agar produknya semakin

n MI

±

SELAMA ini Justin Bieber lebih sering diberitakan mengenai kisah percintaannya dengan Selena Gomez yang tidak ada habisnya. Belum lagi soal Justin Bieber yang kerap membuat sensasi dengan tingkah lakunya. Hampir dua tahun terakhir, Justin Bieber belum mengeluarkan karya terbarunya. Para penggemar sepertinya telah rindu mendengarkan lagu-lagu baru Justin Bieber. Untuk itu, penyanyi asal Kanada tersebut seolah tidak ingin mengecewakan penggemarnya. Ia berjanji segera meluncurkan karya terbaru tahun ini. Hal tersebut diumumkan

Sang bunda, Amalia, mengamini ucapan putranya tersebut. Ia juga berharap Sandy akan berdoa dengan khusyuk, terutama untuk kariernya di dunia hiburan yang baru ia rintis kembali. Saat disinggung soal sidang cerai putranya, Amalia mengaku sudah ikhlas. Karena itu, ia tetap mendampingi Sandy dan berbicara dengan Tessa dan keluarganya. “Sedih ada. Yang sudah terjadi, sudahlah kami ikhlaskan. Tessa bukan menantu, sudah Mamah anggap seperti anak sendiri. Kami ingin akur-akur aja. Tadi ngobrol biasa, kedua belah pihak juga turut mendampingi agar anak-anaknya akur aja,” ujar Amalia. (S3)

CMYK

SETELAH sukses menjadi komedian mengikuti jejak sang kakak Olga Syahputra, kini Billy Syahputra mulai melebarkan sayap membintangi film layar lebar. Billy mengakui pertama kali berakting menjadi pengalaman baru yang menyenangkan. Apalagi, ia berlakon sebagai salah satu pemeran utama di film Olga & Billy Lost In Singapore. Billy merasa sangat menikmati perannya di film tersebut. “Enggak merasa ada beban. Dijalani enjoy saja. Yang pasti, Billy bangga banget sama diri sendiri,” katanya saat ditemui di Senayan City, Jakarta, Senin (25/8). Adik kandung Olga ini juga merasa karakter yang ia mainkan dalam film sangat erat kaitannya dengan kehidupannya seharihari. Billy merasa tidak menemukan kesulitan berarti saat berperan dalam film ini. “Yang pasti dalam hati sebenarnya sih ada sedikit pikiran, kakak Billy lagi sakit tapi ngejalaninnya ya dijalani saja,” ujarnya. Rencananya, film ini akan rilis 28 Agustus 2014. Bagi Billy, Olga memiliki andil besar

Justin Bieber lewat akun Twitter pribadi miliknya, baru-baru ini. Ia menuliskan, “Segera hadir musik baru... tahun ini (tanda senyum).” Tentu saja hal ini langsung mendapat tanggapan luar biasa dari para penggemarnya di seluruh dunia. Sebelumnya, penyanyi berusia 20 tahun ini telah memamerkan potongan 11 lagu baru di akun Instagram miliknya. Lagu-lagu itu dikabarkan masuk album terbarunya yang akan dirilis tahun ini. Meski telah menyebarkan cuplikan lagunya tersebut, Bieber belum menjelaskan secara detail tentang hal itu. (S3)

O NLINE H AR I INI

1 Balotelli Resmi Berseragam Liverpool

PEMAIN AC Milan, Mario Balotelli, telah merampungkan prosedur kepindahanya ke Liverpool dengan nilai transfer 16 juta poundsterling. Pemain Tim Nasional Italia itu menandatangani kontrak selama tiga tahun. Balotelli mencetak 30 gol di 54 pertandingan untuk Milan setelah dibeli dari City pada Januari lalu. Pemain 24 tahun ini melakukan tes kesehatan akhir pekan lalu dan menyelesaikan kepindahannya pada Senin (25/8), setelah sempat ke Italia. “Saya sangat senang. Kami membicarakan tentang kepindahan saya dan saya senang sudah di sini. Liverpool adalah salah satu tim terbaik di Inggris dan bermain sepak bola dengan bagus. Ini waktu yang bagus bermain dengan pemain muda, dan itu sebabnya saya di sini,” kata Balotelli. (ANT)

Ganjal Warga Lampung Daftar 2 KTP-El CPNS

SEJUMLAH warga Lampung yang hendak mendaftarkan diri dalam seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2014 kecewa dengan syarat wajib kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el). Seperti yang disampaikan Leni Marlina. Warga Hajimena Natar, Lampung Selatan, ini mengaku belum memiliki KTP-el. “Nah, sekarang saya mau daftar CPNSD, saya sudah urus (KTP-el) ke kecamatan, tapi katanya sudah tidak bisa karena alatnya rusak,” kata Leni, saat ditemui di rumahnya, Jalan Anyelir, Perumahan Bunga Mustika, Senin (25/8). Petugas Kecamatan Rajabasa, Zairi, mengatakan program KTP-el yang dilaksanakan dua tahun lalu itu belum semuanya tuntas karena sebagian besar alat pembuatan KTP-el rusak. “Pembuatan KTP-el itu memang belum semua selesai karena alatnya rusak, saya saja belum punya KTP-el,” kata Zairi. (RIN)

Billy Syahputra Cicip Layar Lebar

Sandy Tumiwa Berencana Umrah

COBAAN yang dihadapi Sandy Tumiwa atas keputusannya untuk menganut Islam membuat aktor itu berencana untuk berangkat ke Tanah Suci dan melaksanakan umrah. Tak banyak alasannya untuk berangkat, tapi jelas ia ingin menguatkan dirinya dengan mendekatkan diri di rumah Allah. “Bisa berangkat (umrah) untuk menguatkan hati kita. Perbaiki proses hidup saya,” ujar Sandy saat ditemui usai sidang cerai di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (25/8). Bila tak ada aral melintang, Sandy akan berangkat umrah pada Desember mendatang. Saat disinggung soal doa, tak banyak yang bisa ia ungkapkan. “Doa pasti akan timbul di sana,” kata dia.

terkenal di AS, perempuan kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, ini menjalin kerja sama dengan Sri Lucerlusna yang tinggal di New York. “Awalnya saya masih terfokus pada penguatan di pasar Asia dahulu, tetapi ternyata sudah masuk ke AS juga,” kata dia dengan bangga. Lantaran bisnis perhiasan memiliki prospek yang cerah, alumnus Universitas Trisakti ini mulai serius menggeluti bisnis yang baru ditekuninya selama tiga tahun tersebut. Saat ini dia kerap mondar-mandir Jakarta-Bali. Di Bali, yang menjadi tempat tinggalnya, dia mengawasi para pekerja yang memproduksi uksi perhiasannya. Di Jakarta, perempuan berambut sebahu ini memperluas pasar dengan rajin menggelar pameran. “Untuk toko ada di Bali dan online di Shoptulola.com, kami punya puluhan perajin. Kami buat platting sendiri. Alatnya dari Italia, khusus untuk bikin strukturnya. Kebetulan partner saya sudah berpengalaman di bidang ini,” kata Happy. Dengan detail yang tinggi, perhiasan rancangan Happy tetap bernuansa tradisi Indonesia. Pola ukir dan bentuk perhiasan tetap mengacu ke motif yang ada pada perhiasan dan karya seni yang ditinggalkan para leluhur. Perhiasan Happy memanfaatkan bahan emas murni, berlian, dan perak dengan semua pengerjaan dilakukan di Indonesia. Karya produksinya dari yang sederhana dengan harga jual sekitar Rp500 ribu hingga harga puluhan juta rupiah yang membutuhkan pengerjaan khusus. (MI/S3)

Paspampres Kawal Jokowi 3 37ke Ciliwung

GUBERNUR DKI Jakarta Joko Widodo menggelar blusukan pertama setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menetapkannya sebagai presiden RI. Sebagai presiden terpilih, Jokowi pun mendapat pengawalan ketat dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Tujuh mobil dan tiga sepeda motor mengawal Jokowi menuju proyek pembangunan sodetan Kali Ciliwung di Kebon Nanas, Jakarta Timur, Selasa (26/8). Sementara Jokowi menaiki Toyota Kijang Innova berwarna hitam dan bernomor polisi B-1124-BH. Sekitar pukul 11.30, rombongan Jokowi tiba di lokasi. Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan celana hitam khasnya keluar dari Innova. Ada yang berbeda dari pengamanan presiden RI kali ini. Paspampres tak mengenakan setelan jas hitam seperti biasa. (MTVN)

dalam membimbingnya menjadi bintang terkenal. Bahkan banyak wejangan yang diberikan Olga saat ia mulai terjun di film layar lebar. “Pembelajaran dari Olga juga ada. Semenjak awal syuting, aku waktu itu sempat diomeli. Ya pastilah ada wejangan-wejangan dari Olga,” kata dia. (S3)

Katy Perry Rebut Best Female MTV KATY Perry menjadi pemenang awal di ajang bergengsi MTV Video Music Awards 2014. Tak tanggung-tanggung, Perry melengserkan Beyonce dan memenangkan kategori Best Female Video. Dilansir dari The Independent, Senin (25/8), video musik Dark Horse milik Katy Perry keluar sebagai pemenang mengalahkan Drunk of Love milik Beyonce, Iggy Azalea, dan Lorde. “Kami akan berpesta malam ini. Terima kasih Katy Cats,” kata Perry pada saat member-

ikan sambutan kemenangan. Di lain pihak, pemenang untuk kategori Best Male Video jatuh ke tangan solois Ed Sheeran. Video musik Sing keluar sebagai pemenang mengalahkan Happy milik Pharrell Williams, All of Me John Legend, dan Stay With Me Sam Smith yang juga dinominasikan untuk kategori tersebut. Video musik Dark Horse merupakan video yang paling berhasil mencuri perhatian. Apalagi mengingat di awal peluncurannya Dark

±

Horse menuai kontroversi. Sebuah petisi online yang ditandatangani lebih dari 50 ribu warga muslim menuntut video tersebut dihapus. Petisi tersebut mengklaim Perry telah melakukan penghinaan terhadap Islam. Di dalam video terlihat penari latar memakai kalung bertuliskan nama Allah. Kalung itu lalu disambar petir yang bersumber dari telunjuk Perry. Setelah mendapat banyak kritikan, Perry lalu menghapus gambar kalung tersebut dalam video. (S3)

n MI

CMYK

±


SEPAK BOLA rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Brendan Rodgers Pesan yang kami tangkap dari babak pertama adalah kami bermain baik, tetapi gol kedua yang mereka ciptakan sedikit membunuh kepercayaan diri kami.

17

City Ungguli Liverpool Musim lalu yang kurang maksimal menjadi pelajaran berharga bagi Stevan Jovetic untuk memberikan yang terbaik bagi Manchester City musim ini. Muharram Candra Lugina

M

ANCHESTER City menunjukkan kapasitasnya sebagai kandidat juara Liga Primer dengan menghantam rivalnya, Liverpool, 3-1. Kemenangan City ditandai penampilan apik Stevan Jovetic yang mencetak dua gol. Tambahan tiga poin menempatkan City bersama Chelsea di posisi kedua klasemen di bawah Tottenham Hotspur dengan sama-sama mengumpulkan enam poin, hanya kalah selisih gol, sedangkan The Reds di peringkat sembilan. Berlaga di Etihad Stadium, Selasa (26/8) dini hari WIB, Liverpool belum bisa menurunkan rekrutan anyar yang juga mantan pemain City, Mario Balotelli. Tuan rumah membuka keunggulan pada menit ke-41 ketika tendangan keras Jovetic memanfaatkan kesalahan Dejan Lovren meluncur deras ke gawang Simon Mignolet. Usai jeda, Liverpool meningkatkan tekanan. Alih-alih menyamakan skor, justru gawang Mignolet harus kembali pada menit ke-55 oleh gol kedua Jovetic. Segio Aguero yang menggantikan Edin Dzeko memperlebar keunggul­ an tuan rumah di menit ke-69. Li­ verpool memperkecil ketertinggalan di menit ke-83 lewat gol bunuh diri Zabaleta yang salah mengantisipasi bola sundulan Rickie Lambert. Performa apik Jovetic seakan menjawab pengalaman buruknya musim lalu yang hanya mengemas tiga gol sepanjang musim karena dalam masa memulihkan cedera. “Tak banyak momen indah saya (di City) hingga saat ini. Namun, itu masa lalu, sekarang saya ingin menikmati musim ini dan memenangi gelar,” ujar Jovetic. “Hari ini kami bermain baik dan akhirnya menang. Ini hasil yang penting mengingat Liverpool adalah pesaing juara,” kata pemain

yang terpilih sebagai man of the match pada laga tersebut. Pujian bagi Jovetic juga datang dari sang arsitek Manuel Pellegrini. “Dia sangat tidak beruntung tahun lalu karena cedera,” ujarnya. “Itu sangat sulit baginya untuk bermain dua atau tiga laga berturut-turut. Kami membeli dia karena tahu dia adalah pemain yang sangat bagus.” Mental Runtuh Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, kecewa dengan kekalahan 3-1 timnya dari City. Sebab, dia menilai timnya mengawali laga dengan baik. “Saya rasa hingga 40 menit kami bermain lebih baik. Kami hanya lengah menjelang akhir babak pertama dan tidak bertahan dengan baik sehingga kami tertinggal 0-1,” ujar Rodgers.

H

ari ini kami bermain baik dan akhirnya menang. Ini hasil yang penting mengingat Liverpool adalah pesaing juara.

“Pesan yang kami tangkap dari babak pertama adalah kami bermain baik dan cukup mengancam. Akan tetapi, pada babak kedua, gol kedua yang mereka ciptakan sedikit membunuh kepercayaan diri kami,” kata dia. Kalah dari tim juara bertahan sekaligus pesaing kuat dalam perebut­a n gelar juara membuat posisi Liverpool sulit. Namun, Rodgers meyakini mental anak asuhnya masih sama seperti sebelum laga. “Kami sudah melihat dua laga yang kami jalani musim ini, melawan Southampton (menang 2-1) dan kali ini melawan Manchester City. Kami sama-sama baru memainkan dua laga,” ujarnya. “Ini (Etihad) adalah tempat yang sulit (meraih kemenangan) dan mereka memenangi laga, tapi tidak ada masalah soal psikologi pemain.” (MTVN/O1)

n REUTERS/DARREN STAPLES

Persipura Cetak Sejarah Lolos ke Semifinal Piala AFC

Balo Incar Trofi Liga Champions Bersama The Reds

AMBISI Persipura untuk melangkah ke semifinal Piala AFC terwujud. Keberhasilan itu menjadikan Tim Mutiara Hitam sebagai klub Indonesia pertama yang maju ke empat besar setelah menghantam Kuwait FC 6-1 pada leg kedua perempat final di Stadion Mandala, Jayapura, Selasa (26/8) sore WIT, se­ hingga unggul agregat 8-4. Ti dak butuh lama bagi tuan rumah membuka keunggulan lewat gol akrobatik gelandang Robertino Pu­ gliara pada menit ke-2. Gol itu menambah kepercayaan diri anak-anak asuh Jacksen Thiago. Namun, gol kedua baru tercipta di menit ke-42 lewat tendangan voli jarak jauh Boaz Salossa. Di waktu tambahan babak pertama, Pu­ gliara mencetak gol kedua­ n ya u n t u k m e m p e r l e b a r keunggulan Persipura. Delapan menit babak kedua berjalan, Titus Bonai men­ cetak gol keempat tuan rumah setelah memanfaatkan bola pantul tendangan Boaz. Namun, keunggulan telak membuat para pemain Persipura menurunkan tempo

LIVERPOOL akhirnya se cara resmi mendapatkan Mario Balotelli dari AC Milan. Target tinggi langsung dicanangkan pemain yang dibanderol dengan mahar 16 juta poundsterling untuk membawa The Reds juara di Liga Champions. Kepastian bergabungnya Balotelli diumumkan Liverpool melalui akun Twitternya. The Reds memasang foto sang striker tengah memegang jersey merah Liverpool bernomor punggung 45. “Tentunya, saya ingin memenangi lagi Liga Champions karena trofi Liga Champions yang dulu bukan se­ penuhnya milik saya. Saya hanya berada di tim (tim banyak berkontribusi),” ujar Balo yang sebelumnya sempat memenangi titel paling prestisius di Eropa itu saat masih berkostum Inter Milan. “Saya ingin membawa klub ini kembali memenangi Liga Champions.” Liverpool akan tampil di Liga Champions musim ini setelah musim lalu tampil sebagai runner-up Liga Primer. Skuat Anfield Gank terakhir kali jadi kampiun Liga Cham-

yang mengakibatkan tim tamu mencetak gol balasan lewat sundulan Reza Ghoochannejhad menit ke-65. Fan Persipura kembali bersorak tiga menit berselang. Pugliara mencetak hattrick dalam laga ini setelah sepakan terarah pemain Argentina itu ke sisi kiri gawang tidak mampu dijangkau kiper Al Kandari. Kuwait FC kian terpuruk d e n g a n k e l u a r n ya k a r t u merah bagi Fahad Al Rashidi yang menendang kiper Yoo Jae-hoon. Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan tuan rumah dengan men­cetak gol penutup pada masa injury time lewat aksi Ferinando. Pada semifinal, 16 September 2014, Persipura menunggu pemenang laga Al Hiid (Bahrain) melawan Qadsia SC (Kuwait), yang di leg pertama main imbang 1-1. Sebelumnya, perjuangan Persipura di Piala AFC hanya sampai delapan besar pada 2011, sementara Arema Cronus melaju ke perempat final pada 2012 dan tahun lalu Semen Padang yang lolos ke delapan besar. (MTVN/O1)

pions pada 2004/2005 saat mengalahkan AC Milan secara dramatis via adu penalti di Istanbul, Turki. Pemain berusia 24 tahun itu juga mengungkapkan ke­ gembiraannya kembali lagi ke Inggris dan bergabung The Reds. Ini merupakan k e d u a k a l i n ya B a l o t e l l i bermain di Inggris setelah sebelumnya striker asal Italia itu sempat bermain di Manchester City selama tiga musim sebelum akhirnya dijual ke Milan pada Januari 2013. “Saya senang bisa kembali. S aya m e n i n g galkan Inggris dan itu adalah sebuah kesalahan. Saya menginginkan untuk pergi ke Italia, tetapi akhirnya saya sadar itu adalah kesalahan,” ujar Balotelli yang dikutip dari situs resmi Li­ verpool, liverpoolfc. com. (MTVN/O1)

Mario Balotelli n AP/FABRIZIO GIOVANNOZZI

selin tas Kehabisan Huruf R untuk Kaus Di Maria SUPORTER Manchester United begitu antusias menyambut kedatangan winger Angel di Maria yang makin mendekati kenyataan. Pemain Argentina itu dikabarkan akan melakukan tes medis sebelum menyelesaikan proses transfer seharga 64 juta pounds dari Real Madrid yang menjadi rekor transfer termahal di Inggris yang kini masih dipegang Fernando Torres dengan 50 juta pounds saat didatangkan Chelsea dari Liverpool pada 2011. Mereka harus rela mengantre di toko resmi pernak-pernik Setan Merah demi mendapatkan kaus replika Di Maria. Apalagi, mantan pemain Benfica itu akan mengenakan nomor punggung tujuh yang dianggap keramat, karena kerap melahirkan bintang besar seperti David Beckham, Cristiano Ronaldo, dan Bryan Robson. Namun, pendukung MU tampaknya harus menahan diri dan menunggu sedikit lebih lama untuk mendapat jersey Di Maria. Pasalnya, toko resmi baru-baru ini mengumumkan mereka berhenti memproduksi kaus Di Maria karena kehabisan stok huruf R. Meskipun demikian, pihak toko memastikan segera memproduksi jersey replika tersebut secepat mungkin begitu stok huruf sudah tersedia kembali. (MTVN/O1)

Simeone Diskors Delapan Laga ARSITEK Atletico Madrid, Diego Simeone, mendapat hukum­an berat dilarang mendampingi klubnya di delapan laga, menyusul aksi tidak terpujinya saat Atletico berhadapan dengan Real Madrid pada leg kedua Piala Super Eropa di Vicente Calderon, Sabtu (23/8) dini hari. Dalam tayangan video, pelatih asal Argentina itu memprotes keras kepada wasit keempat. Namun, karena tidak digubris, dia lalu memukul kepala ofisial pertandingan itu dan diusir wasit pada pertengahan babak pertama. Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) pun menjatuhkan hukum­an larangan mendampingi Atletico di delapan laga. Sanksi larangan empat laga atas tindakannya memukul kepala ofisial pertanding­an, dua laga untuk protes berlebihan, satu untuk aksinya bertepuk tangan kepada wasit yang mengusirnya dari bench, dan satu lagi untuk aksinya yang tetap memberikan instruksi pada anak asuhnya dari bangku penonton. Selain hukuman itu, Simeone juga diganjar denda 4.805 euro atau Rp74 juta. Pelatih 44 tahun yang dijuluki Cholo ini memiliki waktu 10 hari untuk mengajukan banding atas hukuman ini. (MTVN/O1)

lulu@lampungpost.co.id

Madrid Awali Musim dengan Kemenangan HASIL positif dipetik Real Madrid dalam laga pertama­ nya di La Liga. Kemenangan dua gol tanpa balas dipetik dengan menundukkan Cordoba di Santiago Ber­nabeu, Selasa (26/8) dini hari WIB. Kemenangan ini memberi tiga angka untuk Madrid di La Liga musim ini. El Real kini duduk di peringkat ketiga klasemen sementara kalah selisih gol dari Barcelona dan Celta Vigo. Entrenador Carlo Ancelotti langsung menurunkan pasukan terbaiknya dengan memainkan para pemain bintangnya, termasuk dua rekrutan anyar, James Rodriguez dan Toni Kroos, sebagai starter. Turun dengan tim terbaiknya, Madrid tampil cukup dominan. Tuan rumah baru membuka keunggul­ an pada menit ke-33 lewat sundulan Karim Benzema menuntaskan umpan sepak pojok Kroos. Cordoba sempat menjebol gawang Casillas pada menit ke-71, tetapi dianulir setelah Xisco yang memanfaatkan bola muntah hasil tendang­an lebih dulu terperangkap offside. Tuan rumah menggandakan keunggulan satu menit sebe-

lum bubar lewat tendangan jarak jauh Cristiano Ronaldo. Namun, kemenangan itu tak mendapat sambutan positif karena sejumlah pihak menyebut Madrid tampil kurang solid dan seharusnya bisa menang besar. Menanggapi hal ini, Ancelotti berkilah anak asuhnya bermain kurang maksimal karena baru saja melakoni dua laga berat kontra Atletico Madrid pada ajang Piala Super Spanyol. “Kami kelelahan. Kami baru bermain tiga hari yang lalu dan itu tidak mudah untuk langsung kembali beraksi se­ telah sedikit istirahat,” ujar Ancelotti. “Namun, kami mampu mengontrol permainan. Kami memang belum pada kondisi terbaik. Kami harus lebih cepat lagi membangun permainan. Saya yakin itu akan tiba pada waktunya.” Sementara itu, ketidakhadir­ an pelatih Diego Simeone ya n g h a r u s m e n ­ erima hukum­an delapan laga sangat ber­pengaruh terhadap penampilan Atletico Madrid. Bertandang ke markas Rayo Vallecano, Estadio del Rayo Vallecano, sang juara bertahan hanya menuai hasil imbang 0-0. (MTVN/O1)


±

rabu, 27 Agustus 2014 LAMPUNG POST

±

CMYK

OLAHRAGA

CMYK Tauhidi (Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung) Pemerintah Lampung sangat mendukung perkembangan olahraga, sehingga berharap prestasi dapat terus dikembangkan.

18

90 Peserta Ikuti Outbound KONI Lampung SEBANYAK 90 peserta yang terdiri dari atlet dan pelatih Program Pusat Latihan Provinsi (Pelatprov) meng­ ikuti outbound yang digelar KONI di Lembah Hijau, Ban­ dar Lampung, 24—25 Agus­ tus. Outbound berlangsung meriah dan seluruh peserta antusias mengikuti outbound tersebut. “Sangat berkesan, tapi sayang waktunya sangat pendek,” kata pelatih muay­ thai Lampung, Minarto Hari, Selasa (26/8). Menurut Minarto, sebaik­ nya outbound lebih sering digelar, paling tidak enam bulan sekali, sehingga atlet saling mengenal dan lebih akrab. Hal senada juga diutara­ kan srikandi Lampung Suci Dwi Megasari, atlet pana­ han Lampung yang memiliki prestasi bagus pada ajang PON. Menurut Suci, pelak­ sanaan outbound dengan melibatkan para atlet-atlet Lampung berbagai cabang olahraga menjadi kesan dan motivasi tersendiri baginya untuk terus berprestasi. Suci juga menegaskan se­ lain itu outbound juga melatih kreativitas serta menambah ilmu pengetahuan. “Bagus dan menambah pengetahuan, tapi sayang waktunya sangat kurang. Kalau saja waktu outbound lebih lama, tentunya ilmu dan pengetahuan kami para atlet bertambah lebih banyak lagi. Dengan kegiatan ini kami lebih mengenal atlet-atlet lainnya, yang tadinya saya tidak kenal dengan atlet se­ nam, jadi kenal dengan ke­ giatan ini,” kata Suci. Outbound sendiri dibuka Kadipora Lampung Tauhidi m e wa k i li g u b ernur Lam ­ pung. “Pemerintah Lampung sangat mendukung dengan perkembangan olahraga se­ hingga berharap prestasi dapat terus dikembangkan,” kata Tauhidi. Setelah acara pembukaan, dilangsungkan dengan renun­ gan malam yang berlangsung kurang lebih satu jam, se­ dangkan Ketua Umum KONI Lampung Sjachrazad Z.P. me­ negaskan kegiatan outbound adalah sebagai salah satu cara untuk mengakrabkan seluruh insan olahraga Lampung. “Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi motivasi kita da­ lam meningkatkan prestasi olahraga Sai Bumi Ruwa Ju­ rai,” kata Acad, sapaan akrab Sjachrazad Z.P. (WIN/O1)

SELINTAS Sepak Takraw Optimistis Raih Medali SEKJEN Pengurus Besar Persatuan Sepak Takraw Selu­ ruh Indonesia (PB PSTI) Lukman Husain optimistis bisa meraih prestasi di Asian Games 2014. Indonesia akan tampil di empat dari lima nomor yang dipertandingkan, yakni nomor regu dan tim putri, serta ganda dan tim putra. Untuk regu putri, Indonesia tergabung di Grup A ber­ sama Tiongkok, India, dan Laos. Di tim putri, Zumasiah dan kawan-kawan tergabung di Grup A bersama Tiongkok dan Vietnam. Tim ganda putra berada di Grup B bersama Myanmar dan Laos. Adapun tim putra berada di Grup B bersama Malaysia dan Tiongkok. “Kami tidak mematok target, tetapi minimal bisa membawa pulang medali,” kata Lukman. (MTVN/O2)

Alonso Ragu Ricciardo Kejar Duo Mercedes

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

BEREBUT BOLA. Hadi (merah), pemain Bintang Utara FC, berebut bola dengan Luffi (putih), pemain dari Bandar Lampung FC, saat kompetisi amatir Piala Nusantara Gubernur Lampung di Stadion Sumpah Pemuda, Way Halim, Bandar Lampung, Selasa (26/8).

Persilamtim Raih Kemenangan Pertama Lima gol yang sukses dilesakkan ke gawang Karya Wiyata FC mengantarkan Persilamtim mantap menatap laga selanjutnya. Soni Elwina

P

ENJAGA gawang Karya Wiyata FC, Andi S., ha­ rus jatuh-bangun mem­ pertahankan gawangnya dari serangan yang dilancarkan pemain-pemain Persilamtim. Persilamtim akhirnya unggul lima gol tanpa balas atas Karya Wiyata FC pada laga Piala Nusantara yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda PKOR Way Halim, Bandar Lampung. Pada babak pertama, kerja sama Galih May Chandra dan Sumniar membuahkan hasil. Galih menjebol gawang tepat pada menit ke-16. Selang 10 menit kemudian, Sofyan An­ drianto menggandakan keung­ gulan Persilamtim. Unggul 2-0 membuat pemain-pemain Per­ silamtim kian bersemangat.

Hal ini membuat pemainpemain Karya Wiyata makin keteteran. Tiga menit sebelum babak pertama usai, Suminar menambah gol ketiga bagi Persilamtim. Memasuki babak kedua, pemain-pemain Karya Wiyata berusaha membangun serangan. Namun, tidak mem­ buahkan hasil. Bahkan, gawang Karya Wi­ yata berkali-kali nyaris ke­ bobolan lagi. Menit ke-78, Ghea Nova kembali mencetak gol pada menit ke-78. Unggul 4-0 tidak membuat pemain Persilamtim mengendurkan serangan. Pada menit ke-80, Suminar mencetak gol untuk yang kedua kalinya. Hingga peluit tanda akhir pertandingan ditiupkan wasit, Fuad Hasan, kedudukan ber­ tahan 5-0 untuk keunggulan Persilamtim. Persilamtim saat

ini menduduki peringkat ke­ membaca kelemahan lawan. tiga Grup A, sedangkan Karya Akan tetapi, kedua tim juga Wiyata menjadi juru kunci tidak ingin kecolongan bahkan Grup A. memperketat pertahanan. Sementara itu, di Bandar Alhasil, tak satu gol pun yang Lampung FC menduduki pun­ berhasil dicetak kedua tim. cak klasemen Grup B setelah Hingga akhir pertandingan, menundukkan Bintang Utara skor bertahan 1-0 untuk ke­ Pratama 1-0. Eko Maryadi menangan Bandar Lampung menjadi bintang bagi Bandar FC. Selanjutnya, Piala Nusan­ Lampung FC. Eko menjebol tara 2014 akan melanjutkan gawang Bintang Utara Pratama pertandingan hari ini (27/8). pada menit ke-23. Adapun di Grup B, Putrad akan Unggul 1-0 membuat kedua berhadapan Campus City dan tim saling berhati-hati. Bintang di Grup A Persilab bertemu Utara beberapa kali berusaha Garuda FC. (WIN/O1) menyamakan kedudukan de­ sonielwina@lampungpost.co.id ngan membangun serangan. Namun, tim yang dikomandoi kapten Grup A Sonni ini tidak juga 1.Garuda FC 2 2 0 0 4-0 6 1 1 0 0 5-1 3 berhasil menjebol 2.Persilab 3.Persilamtim 2 1 0 1 6-5 3 gawang Bandar 4.PS Tanggamus 1 0 0 1 0-3 0 Lampung FC yang 5.Karya Wiyata 2 0 0 2 0-6 0 dijaga oleh Danang. Kedudukan 1-0 ber­ Grup B tahan hingga babak 1.Bandar Lampung FC 2 2 0 0 3-1 6 2.Campus City 1 1 0 0 12-1 3 kesatu usai. 3.Bintang Utara Pratama 2 1 0 1 2-1 3 Memasuki babak 4.Putrad FC 1 0 0 1 1-2 0 kedua, kedua tim 5.Porsibu 2 0 0 2 1-16 0 mulai berusaha

Linda Lolos ke Perempat Final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis TUNGGAL putri andalan In­ donesia, Linda Wenifanetri, melaju ke babak 16 besar Ke­ juaraan Dunia Bulu Tangkis set­ elah mengandaskan atlet asal Thailand, Nichaon Jindapon. Bertanding di Ballerup Super Arena, Conpenhagen, Selasa (26/8), Linda harus berjuang sepanjang tiga game. Linda akhirnya unggul de­ ngan skor 15-21, 21-3, dan 21-9 dalam waktu 59 menit. Pada babak perdelapan final, hari ini, Linda berhadapan dengan ung­ gulan kelima asal Korea Selatan, Sung Ji Hyun, atau nonunggulan asal Inggris, Sarah Walker. Peluang Linda bakal berat jika menghadapi Ji Hyun. Pasalnya, dari empat per­ temuan mereka, Linda belum sekalipun menang melawan pemain peringkat empat dunia itu. Terakhir, Linda dikalahkan dengan skor 12-21 dan 18-21, saat membela negara masingmasing di Piala Uber 2014. Tahun ini, selain kalah saat bertemu pada Piala Uber, Lin­ da juga takluk oleh Ji Hyun di Singapore Open dan All Eng­

±

n AP/JENS DRESLING

KEMBALIKAN BOLA. Zhang Nang yang berpasangan dengan Zhao Yunlei mengembalikan bola ke arah lawannya asal China Taipei, Chen Hun Ling/Cheng Wen-Hsing, pada putaran kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis di Ballerup Arena, Denmark, Selasa (26/8). Unggulan pertama itu menang rubber set 21-16, 20-22, dan 21-12. land. Selain Linda, di sektor tunggal putri Indonesia masih punya satu wakil lagi, yakni Bellaetrix Manuputy. Setelah

lolos dari babak pertama de­ ngan menundukkan pemain Swiss Sabrina Jaquet, 21-18 dan 21-14.

Peraih emas di SEA Games 2013 itu bakal berhadapan de­ ngan unggulan kedelapan asal Taiwan, Tai Tzu Ying. Catatan

rekor pertemuan mereka im­ bang 4-4. Pertemuan terakhir, yakni di Malaysia Open 2014, Bellaetrix menang karena pe­ main peringkat delapan dunia itu retired pada babak kedua. Hingga berita ini diturun­kan, beberapa Wakil Indonesia lain­ nya tengah berjuang me­nembus perdelapan final pada Selasa (26/8). Mereka adalah Tommy Sugiarto yang berhadap­an den­ gan pemian Singapura, Zi Liang Derek Wong, juga pasangan Ricky Karanda/Berry Angri­ awan yang berhadapan dengan pasangan Kanada, Adrian Liu/ Derrick Ng. Selain mereka, tiga ganda campuran Indonesia juga be­ rebut tiket perdelapan final, kemarin. Praveen Jordan/ Debby Susanto akan berhada­ pan dengan rekan senegara, Markis Kido/Pia Zebadiah Ber­ nadet (unggulan kedelapan), sementara Riky Widianto/ Puspita Richi Dili (unggulan kelima belas) harus melewati adangan pemain Austri non­ unggulan, Roman Zinward/ Elizabeth Baldauf. (MI/O2)

MESKI Daniel Ricciardo sukses mengalahkan duo Mercedes di GP Belgia, Fernando Alonso tidak yakin pembalap Red Bull itu bisa menggulingkan dominasi duet pembalap Mercedes di klasemen Formula 1. Ricciardo diuntungkan setelah Nico Rosberg dan Lewis Hamilton bertabrakan untuk meraih kemenang­ an ketiganya di musim Formula 1 2014 pada Minggu (24/8) di Spa-Francorchamps. Selepas balapan, pem­ balap Australia itu mengatakan dirinya optimistis bisa menyaingi Rosberg dan Hamilton untuk menjadi juara musim ini. Namun, Alonso yang membalap bersama tim Fer­ rari mengatakan kemungkinan pembalap non-Mercedes menjadi juara pada musim ini hampir tidak mungkin, meski secara matematis masih bisa terjadi. Ketika ditanya apakah Ricciardo berpeluang menjadi juara pada musim ini, Alonso menjawab, “Tidak, saya rasa tidak mungkin.” kata dia. (MTVN/O2)

Laga Wladimir Melawan Pulev Ditunda WLADIMIR Klitschko mengalami cedera biseps saat berlatih tanding sehingga laga perebutan gelar kelas berat IBF mela­ wan Kubrat Pulev pada 6 September mendatang ditunda. Tim manajemen Klitschko mengatakan juara bertahan itu harus absen selama empat pekan akibat cedera yang diala­ minya itu. Klitschko mengalami cedera saat berlatih di Austria. Tanggal baru laga antara Klitschko dan Pulev akan ditetapkan kemudian. Laga itu kemungkinan besar akan tetap digelar di Hamburg dan kemungkinan sebelum tahun ini berakhir. Klitschko dalam keterangan resminya mengaku sangat ke­ cewa karena laga melawan Pulev harus ditunda dan meminta maaf kepada calon lawannya. (MTVN/O2)

AS Umumkan Skuat Tim di Kejuaraan Dunia Basket SETELAH menjalani sejum­ lah laga uji coba, tim basket Amerika Serikat akhirnya mengumumkan 12 nama yang akan mewakili me­ reka di kejuaraan dunia bola basket 2014 di Spa­ nyol. Dari 12 nama, hanya dua pemain yang menjadi bagian tim AS saat meraih medali emas di Olimpiade London 2012. Shooting guard Houston Ro c ke t s , Ja m e s H a r d e n , dan center New Orleans Pelicans, Anthony Davis, menjadi dua pemain yang tersisa dari skuat AS di olimpiade London 2012. Se­ mentara 10 lainnya, meski sebagian pernah masuk skuat timnas, merupakan wajah baru di tim berjuluk The Dream Team tersebut. Bukan hal mudah bagi staf pelatih tim AS dalam memilih ke -12 pemain tersebut. Pasalnya, dari pe­ main-pemain yang masuk seleksi, semuanya mempu­ nyai bakat dan kemampuan yang merata. “Sejak mengambil alih tim basket putra AS pada 2005, tanpa diragukan lagi ini adalah proses seleksi yang paling sulit kita lalui,” kata Manajer Direktur Tim AS Jerry Colangelo, seusai laga melawan Puerto Rico, Jumat (22/8). Hal senada juga diung­ kapkan pelatih kepala Mike Krzyzewski. Menurutnya, staf pelatih sangat kesu­ litan memilih pemain ter­ baik karena AS tergabung di grup yang kuat. “Hal per­ tama adalah kami sangat senang dengan upaya yang dikeluarkan dari setiap pemain yang merupakan bagian dari proses (selek­ si),” kata Krzyzewski.

“Untuk memilih dua be­ las pemain merupakan hal yang sulit karena kami bergabung di grup dengan tim yang kuat,” ujar pelatih yang membawa AS meraih medali emas di Olimpiade London tersebut. Ketatnya skuat AS me ­ mang bisa terlihat dari komposisi pemain. Di posisi point guard, misalnya, ada tiga nama yang merupakan point guard papan atas NBA saat ini, seperti Kyrie Irving (Cleveland Cavaliers); Der­ rick Rose (Chicago Bulls); dan Stephen Curry (Golden State Warriors). Siapa pun yang akan di­ pasang Krzyzewski sebagai starter, ketiga point guard ini sangatlah pantas. Tim AS akan melakoni laga per­ dana grup C dengan mela­ wan Finlandia di Bilbao pada 30 Agustus 2014. Sejak 1950, AS telah me­ menangkan 11 medali, yang terdiri dari 4 emas, 3 perak, dan 4 perunggu, dengan rekor menangkalah 114-27. Bersama Krzyzewski, AS merupakan juara setelah pada kejuar­ an dunia di Istanbul mer­ eka merebut medali emas dengan rekor kemenangan 9-0. (MTVN/O2)

Susunan Skuat AS untuk Kejuaraan Dunia 2014 Spanyol DeMarcus Cousins (Sacramento Kings), Stephen Curry (Golden State Warriors), Anthony Davis (New Orleans Pelicans), DeMar DeRozan (Toronto Raptors), Andre Drummond (Detroit Pistons), Kenneth Faried (Denver Nuggets), Rudy Gay (Sacramento Kings), James Harden (Houston Rockets), Kyrie Irving (Cleveland Cavaliers), Mason Plumlee (Brooklyn Nets), Derrick Rose (Chicago Bulls), ­ dan Klay Thompson (Golden State Warriors)


±

±

CMYK

F KUS rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

CMYK

MELIHAT PESTA RAKYAT ANDAN JEJAMA

19

n LAMPUNG POST/ERLIAN UTAMA

SAMBUT PENGUNJUNG. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Pesawaran Lukmansyah menyambut pengunjung stan Dinas Pekerjaan Umum yang menampilkan miniatur pada Pesawaran Fair dan Festival Andan Jejama, di lapangan perkantoran Pemkab Pesawaran, Senin (25/8) malam.

Miniatur Infrastruktur Unik dan Kreatif Kalau penampilan mewah di mana saja bisa ditemui. Tetapi penampilan kreatif dengan dekorasi miniatur jarang sekali ditemui. Erlian Utama

P

ESTA Rakyat Pesawaran Fair dan Festival Andan Jejama 2014 yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Pesawaran di lapangan areal perkantoran Bupati dipadati pengunjung. Meski keberadaan angkutan jarang pada malam hari, masyarakat dari berbagai daerah tetap antusias untuk melihat perkembangan pembangunan yang ditampilkan. Berbagai stan masing-masing satuan kerja perangkat daerah (SKPD) menampilkan program kerja yang sudah dilaksanakan selama ini. Dinas Pekerjaan Umum Pesawaran menampilkan miniatur-miniatur pembangunan infrastruktur, seperti infrastruktur jalan, jembatan, dan bangunan gedung, yang semuanya dirancang ala miniatur. Tak heran, stan Dinas Pekerjaan Umum di bawah naungan Kepala Dinas Lukmansyah selalu dipadati pengunjung. Pengunjung silih berganti melihat dan sesekali bertanya kepada petugas di stan itu. Salah satu pengunjung di stan Dinas Pekerjaan Umum, Anggi, menuturkan miniatur yang ditampilkan merupakan hasil kreativitas sehingga memiliki keunikan tersendiri pada dekorasinya.

“Kalau penampilan mewah di mana saja bisa ditemui. Tetapi penampilan kreatif dengan dekorasi miniatur jarang sekali ditemui,” kata Anggi, warga Bandar Lampung, Senin (25/8) malam. Tidak hanya itu, kata dia, penampilan miniatur ini sudah jelas tidak memakan anggaran yang tidak terlalu besar. “Ini baru kreatif. Penampilannya sangat baik dan unik, tetapi tidak boros biaya,” ujarnya sambil melihat miniatur pembangunan Islamic Center. Kemudian, apa yang ditampilkan dalam bentuk miniatur tidak sulit untuk dimengerti para pengunjung. Selain itu, para pengunjung bisa bertanya kepada petugas stan dan pada saat itu juga penjelasan langsung didapat. “Melihat-lihat apa yang ditampilkan, bagi saya merupakan pembelajaran. Yang tidak tahu menjadi tahu. Itulah alasan saya dari Bandar Lampung ke sini,” kata mahasiswi salah satu perguruan tinggi di Lampung itu. Pengunjung lainnya, Susi Ekki, saat mengunjungi stan Dinas Pekerjaan Umum justru mengantongi informasi terkait jembatan yang ada di Dusun Kemulyan, Negerikaton. Dari kunjungan itu, Susi mendapat informasi bahwa akses jalan tempat tinggalnya akan diperbaiki pada 2015 mendatang. “Mudah-mudahan perbaikan itu terealisasi sehingga masyarakat bisa melakukan aktivitas tanpa ada rasa kekhawatiran saat melintasi jembatan tidak layak,” kata dia. Menurutnya, apa yang ditampilkan di stan Dinas Pekerjaan Umum ini kreatif dengan keunikan dekorasi berbentuk miniatur. “Bagus dan unik, dan saya baru ini melihat penampilan semuanya berbentuk miniatur,” kata gadis berkerudung itu. Tidak hanya melihat, Susi mempertanyakan

apakah yang ditampilkan saat ini ada dan nyata? Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pesawaran Lukmansyah menjelaskan semua yang ditampilkan itu ada. Pembangunannya ada yang sudah selesai dan masih berlangsung. Dia menjelaskan miniatur Islamic Center. Kemudian infrastruktur jalan, rumah sakit daerah, saluran irigasi, dan kantor satker. Islamic Center yang merupakan ikon kabupaten

berjuluk Andan Jejama itu pembangunannya masih berjalan. “Ada yang sudah selesai pembangunannya dan ada juga yang masih berjalan. Kalau Islamic Center akhir tahun ini sudah bisa digunakan,” kata Lukmansyah menjawab pertanyaan pengunjung. (CK10/D2)

erlianutama@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/ANDI FAUZI

BERI PENJELASAN. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Pesawaran Lukmansyah memberikan penjelasan kepada pengunjung stan Dinas Pekerjaan Umum yang menampilkan miniatur pada Pesawaran Fair dan Festival Andan Jejama, di lapangan perkantoran Pemkab Pesawaran, Senin (25/8) malam.

Pesawaran Bangun Infrastruktur di 114 Desa

n LAMPUNG POST/ERLIAN UTAMA

DOKUMENTASI PEMBANGUNAN. Para pengunjung melihat dokumentasi pembangunan tahun 2013—2014 di stan Dinas Pekerjaan Umum pada Pesawaran Fair dan Festival Andan Jejama, di lapangan perkantoran Pemkab Pesawaran, Senin (25/8) malam.

INFRASTRUKTUR yang baik merupakan kunci memajukan ekonomi sebuah kawasan. Sadar akan hal itu, Kabupaten Pesawaran membenahi jalan, bangunan, dan sarana lain untuk masyarakat. Tahun ini Kabupaten Pesawaran memprioritaskan pembangunan infrastruktur. Pembangunan itu nantinya dilakukan merata di 144 desa di Bumi Andan Jejama. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pesawaran Lukmansyah menyatakan program unggulan yang merata ini merupakan keinginan Bupati Pesawaran Aries Sandi Darma Putra untuk memperbaiki infrastruktur sesuai dengan visi-misinya sehingga di masa jabatannya tidak ada lagi infrastruktur yang belum tersentuh perbaikan. Lukmansyah menyebutkan pada tahun anggaran 2014 Dinas Pekerjaan Umum memperoleh anggaran 30% dari APBD Pesawaran. Anggaran itu akan dialokasikan untuk program unggulan perbaikan

infrastruktur melalui pembangunan jalan hotmix, onderlaag, dan paving block. Pembangunan infrastruktur, kata Lukmansyah, dilaksanakan di semua desa yang ada. “Semua desa sebanyak 144 akan tersentuh perbaikan infrastruktur jalan sehingga tidak ada lagi desa yang tidak tersentuh pembangunan, semua rata,” kata dia.

Tingkatkan Kesejahteraan Dewa, panggilan akrab Lukmansyah, menyatakan pembangunan infrastruktur yang dilakukan di seluruh desa bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan mendongkrak perekonomian di desa. “Kalau infrastrukturnya baik, perekonomian masyarakat pasti lebih baik sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata dia. Dia menegaskan program unggulan yang dilakukan merata ke semua desa ini merupakan keseriusan Bupati Pesawaran

Aries Sandi. Keseriusannya terhadap pembangunan infrastruktur itu membuat pembangunan kantor satuan kerja perangkat derah (SKPD) tertunda. “Dengan anggaran yang tidak memungkinkan, Bapak Bupati memprioritaskan pembangunan desa didahulukan, sedangkan pembangunan kantor SKPD yang saat ini masih menyewa ditunda sementara,” kata dia. Menurutnya, ke depan program pembangunan secara merata ini akan lebih ditingkatkan. Pengunjung stan Dinas Pekerjaan Umum menilai dari sejumlah stan satker yang ada, stan Dinas Pekerjaan Umum yang terbaik. “Semua stan di sini bagus. Tetapi yang kreatif stan PU. Saya yakin stan miniatur ini bisa meraih juara,” kata Anggi, saat mengunjungi stan Dinas Pekerjaan Umum. Lukmansyah pun optimistis stannya meraih juara. “Kami optimistis. Dan harus optimistis meraih juara,” kata dia. (IAN/CK10/D2)

±


rabu, 27 agustus 2014

LAMPUNG POST

PARIWARA 20

PARIWARA ac RentalC& Mustcool Jual beli AC baru,second,servis,cuci AC, mesin cuci, kulkas,dispenser. WINDA AC 0721-7174.866, 0852.7992.465, 0812.7921.648 PIN 2569BDCE Minggu buka. Mandiri AC Mobil Pasang baru/ bekas, Denso, Sanden, perbaikan suku cadang, freon dll (JepangEropa-Korea) JL. Hayam Wuruk No.79 Telp.082372065555 AC ANDA BERMASALAH. KAMI SOLUSINYA ! ANUGERAH AC. HUB. 07219997977 TERIMA CUCI, SERVICE, B/P, RENTAL AC/KIPAS UAP Agen AC RESMI PABRIK LANGSUNG. TERMURAH !!! Jika lebih mahal diganti selisihnya. Panasonic, LG, Sharp. Terima cuci, repair (Agen resmi) TIMMY ELECTRINDO Tlp 242222, 7444470.

AIRLINES TIKET-2 mur ah Tiket murah Garuda, Sriwijaya, Merpati, Lion, Air Asia, Sky Aviation tiket diantar hub.GEMA TNT (0721) 486100, 7467967 SMS booking 081274777959

ARTIS

www.busdarmaduta.com. Call me 0815.4019.822

CANOPY Canopy & stainless segala jenis

KP001CK004937, Nosin. 1KP-005155,

0852.0833.2424, 0853.7800.841

An. Eko Pujiono

foto cop y LAMPUNG FC, jilid hard cover/soft cover, spiral kawat, Jl. Wr. Monginsidi 23 B T.Karang, Bandar Lampung telp. 0721-256053, 08127272602, email :lampung_fotocopy@yahoo.co.id

GENTENG KERAMIK Jual genteng keramik berkualitas: Abadi, Kia, m elase dll. Hub. Toko Abadi 0812.7959.249

GPS

Terima kardus-2 single wall bekas (bersih tdk sobek tdk basah) botol-2, gelas-2 plastik bekas air mineral. Hub. DEDE 0813.6938.8384

BUS WISATA Sewa buswisata, keselamatan penumpang tujuan kami, driver pengalaman,seat 33 yang baru 2014.

STNK BE 6695 EC, Noka. MH1HB32137K342104, Nosin. HB32E1335930, An. Wayan Kirse

SPA & pijat tradisional asli Solo 3 in 1 80 rb/p/w buka setiap hari pk 09.00 – 20.00 WIB. Hub.0823.7717.7377 Jl Raden Saleh No. 25 Durian Payung blk RS Bumi Waras Iin Massage & lulur siap panggil. Hubungi. 0812.7990.1117, 0852.6665.6600. PIN 79DO57C1

KONVEKSI ELLY Konveksi trm psnan srgm skolah/ kntor/event kaos,training,jaket,topi,

STNK B E 2 2 1 8 N B, Noka.

tas. Bordir, sablon,perlngkapn wisu-

MHF11LF82100033437, Nosin.

da dll HP.0813.7791.7757 Jl.Pur-

2L9702294, An. Setiadi

nawirawan Raya 56 Gn Terang Bdl.

STNK BE 2347 NA, Noka. MHKV1AA2J7K022920, Nosin. DN63350, An. Dasiman

kursus-KURSUS kursus KUE

10 Juta, IR 5000 23 Juta, IR 5070 18,5 Jt bergaransi 1 thn. Hub. CV. Yupiter 0852.6952.5869 & bisa sewa rental/

2150407, An. Ayi BPKB R4 B 1657 NDN, No-

kursus TEHNISI HP

Wahana Motor). Hub. 07217520099,

80/0821.25427103/085769583316

Marketing syrt: pria, 21-35 th, min

residence blok A1-A3 Jagabaya II

081278001238

Pin 2996BCE1

SMA, memiliki motor & sim. krm lmrn

BDL. Cp: 0721-3629467 dgn persyrtan

ke PO.BOX 1048 BDL 3500

sbb:pasfoto, fotocopy ijazah trkhr,

digital, recond, sparepart terkomplit, renta ac & servis sempurna. Hub. 0721-7443777, 0813.79671777.

musik peralatan musik ADI Musik: jl/tkr tmb: i5(4) i4(5) i3(5,5) Pa50(7) Pa80 Pa500, PSR900, KN1400,

“Uni Yus Catering”. melayani catering pesta pernikahan, sunatan, nasi kotak, sewa alat2 perlengkapan pesta dll hub: 081379624766, 085788265911

SALON

Bersama A nita setir 10 jam

1379203, an. Sudaryono.

0812.7952.9333, 0823.73289695

KESEHATAN BEKAM QUANTUM Tarif seiklasnya pengobatan penyakit ejakulasi dini, stroke, darah tinggi, asam urat, ginjal, jantung dll hub: bekam quantum 0813.6762.6621

PIJAT TRADISIONAL Nisa Massage urut, terapi, perawatan, pengobatan, bisa dipanggil. Hub. 0821.8182.3301.

LABORATORIUM Anima Chemical & Lab.menjual bahan kimia & alat laboratorium, Jl. Pemuda 126 depan Candra TK telp. 0812.7289.997

mesin-mesi n MESIN FOTO COPY

No.34 pahoman bdl 35213 telp.0721241393

Bonjol No.335 hub. 0812.7249.646, 0819.2983.3390. INDOGAS, SERVICE KOPOR GAS, POMPA AIR, MSN CUCI, KULKAS, DISPENSER DLL BRGARANSI HUB: HP.082184972555, 081541528444

SUMUR BOR

100.000 Makarizo (ada juga smooth-

buatan sumur bor, dikerjakan dgn

apsang. HP. 0813.7361.7111

ing spa). Sedia makanan organik

bor mesin & tenaga profesional. Hub.

MELILEA & SOFTEK AVAIL jl. Teuku

0812.7936.428.

3342917, an. Sutarji.

KATERING

dll terima servis panggil, Jl. Imam

TOP TV, harga 150 ribu untuk awal

Terima kost pria tahunan khusus

7164443, 081379337474

1.0000/0821.8080.3233.

Tirta Jaya Bor menerima pem-

dapatkan income milyaran rupiah,

set, minibar, meja ktr dll hub. (0721)

pompa air, dispenser, water heater

ELSA SALON. Smooting Rp

Daftar Umroh 3,5 juta cicil suka-suka

buat kitchenset, pantry lmr pjng, kmr

& jual beli AC, kulkas, mesin cuci,

KURAS SUMUR GARANSI TLP.0821.117

Berlangganan Indovision, OK Vision,

kembali Hub.0896.7496.2976

Safira Interior spesialis mem-

PET LUAR DAN DLM KOTA 24 JAM, BSA

segera kapster wnta max 30 th,

0857.68627777.INDEKOST

INTERIOR

Teknik Jaya Elektronik servis

,PV16ch,8ch,CS800,AD3600,Behr.2

PASANG PARABOLA

SERVIS ELEKTRONIK

MOBIL SEDOT WC & ATASI WC MAM-

Salon & SPA ternama butuh

mahir psti bs smua merk hp grnsi uang

Hub.0857.69930153, 0852.69733699.

SEDOT WC

2400,2600,X50,CORA,Blazer,Beta 3

STNK B E 3 8 7 8 PM , Noka.

bisa nyetir hanya 650 ribu. Hub.

SMK, usia 18-30 thn, kristen/katolik.

mesin foto copy Canon berbagai type,

DC05404, an. Cecep Saepulloh.

STNK B E 5 6 4 3 P O , Noka.

081363676345, 081540982345

JL.Pulau buton Perum palmsville

Pagar Alam No.2 gdg meneng, bk kls

MH1JBC213AK388296, Nosin. JBC2E-

mental pria/wanita pddkn min SMA/

Lembaga Keuangan di BDL bth

Nvuponsel service & kursus hp Jln.ZA

kursus STIR MOBIL

penagih min pddk SLTA hb: solehan

beli baru & second. Hub. 0721-4721

mor Rangka. 033456, Nomor Msn.

MH1JFD232EK349197, Nosin. JFD2E-

assisten terapis u/ autis & keterblkngn

Yos Sudarso No. 138 C(depan Budi

tar & kue pengantin & kue idul fitri

bersaing. Hub. 0813.67633313.

& tdk dibtsi pddk & usia, tenaga

SERVIS AC

Polim (CV Halim Cipta Jaya) jual

kirim lamaran ke JL. Gatot Subroto

32585036

tenaga pengajar sbgai assisten guru/

bongkar/pasang, cuci, spartpart, jual

081369139529.

MH1JFD22912K157944, Nosin. JED2E-

Dibthkn tenaga adminitrasi &

mmbthkn tng penjual tdk pakai trget

bagai apar +pengisian ulang Jl.

untuk kantor, nego.

decorating cake, trm pesanan kue Vie Ling Cake (Libra Cake) Villa Citra

PT. Planet Natar dpn bank lampung

CV Prima Utama Tehnik. Servis AC,

KA006VK320696, Nosin. 3KA-294729, an. Joko Santoso.

air. Hub. 0813.7992.9560. kami siap datang, bergaransi

CV. Cahaya Abadi. Menjual ber-

pnglmn min 1 th, kerja dalam team,

1 tahun (ganti baru), harga & mutu

pi & fingerprint consulting hub:

RACUN API

0 ch, a/esis,DOD, AXL. Ph.268983,

blok RA No. 7 telp.0721-253337 Pin.

Pusat pelatihan hipnotis, hipnotra-

RUPA - RUPA

Menerima murid baru kursus

STNK B E 3 6 7 8 B J , Nok a.

HIPNOTIS

Dijual foto copy NP 6545 harga

STNK BE 3353 LT, Noka. MH33-

GPS pelacak kendaraan bergaransi

2 samping Masjid Kampung Baru.

BARANG BEKAS

200469, An. Pujiana

bergaransi. Chandra Canopy hub.

U/ SINETRON PRODUKSI SINEMART

089699526660

CF4EBA9J-202004, Nosin. F495-ID-

STNK BE 4321 EV, Noka. MH31-

MP Film CARI P/W USIA 10 S/D 25 THh

KIRIM DATA DIRI KE PIN BB 26EB4315,

STNK BE 7333 EX, Noka. MH8-

canopy, pagar, tralis dll murah &

mahasiswa Unila di Jl. Bumimanti

(LANGSUNG SHOOTING DI JAKARTA).

KEHILANGAN

LOWONGAN

PELUANG USAHA

Umar No.19 lampu merah Kedaton Urip Sumoharjo telp.0812.15353900

“Bejo Boor ”. Anda membutuhkan

/085269036078.

pengeboran sumur, service jetpom/

info : 082186675333, pin 27032743

Be Salon khusus perawatan rambut,

(DIANA)

make up, hair dresser, facial, sulam

PENDIDIKAN Privat Profesi guru ke rumah semua pelajaran: TK, SD, SMP, SMA, ngaji, sempoa. 0721-7503131,

alis, bibir & eyeliner dll Jl. Perintis

sumarsibel.hub. kami pak bejo 0823.7295.7312

TENDA DIJUAL

Kemerdekaan No. 71 depan Panti asuhan Orsos Khusnul Khotimah

Dijual tenda 10 unit, tinggi, baru,

tlp.0853.6615.6668.

lengkap panggung 3 x 26. Hub. 0721-

SANGGAR BUNGA

7415096, 0812.7156.3540.

0856.5895.7909, 0813.6915.2541 profesional, sabar, siap UN.

Lidya Florist menerima pesanan bunga papan sewa/lepas utk pernikahan,

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, HARGA MULAI DARI 95.000/hari, DI PUSAT KOTA, FAS : AC, TV, KM PRIBADI, BREAK-

CV. Mitra Abadi. Jual sewa perbaikan

FAST, PARKIR LUAS, JL. P.E.M NUR

suku cadang dan tinta photo copy

7623158, 7188333, 087899764477,

hub.0812-790-9898, 07217505050

085380151888

sukses, duak cita, ultah, rias, mobil pengantin dll. Hub. 0821.8168.4111 Pin 227EF318.

SERVICE PANGGIL Menerima servis kulkas, freezer, dispenser, mesin cuci, showcase, pompa

PROPERTI ARISTEKTUR Architectural Engineering x besi, gambar arsitektur 3D & pelaksanaan. Hub. 0813.6828.1319

Dijual rumah baru type 36, harga 110 jta nego di belakang Puskesmas Karang Anyar lokasi strategis. Hub. 0821.8357.7717 Dijual cpt rmh ukr 72x7x7 m2, 4KT, Lt

G-ARISTEK, 3D, jasa arsitek, pem-

805 M2,dari jln by pass +150 m, hrg

boorng rab, market, bangunan,

800 jt ng di Jl.Serbajadi Pemang-

pembuatan taman,, kitchen set dll.

gilan Natar. Hub. 0823.15926004,

0823.1091.9901

0857.2257.2025 H. Buniran.

GUDANG DIJUAL Dijual gudang bks gor badminton, 438

Rumah dijual Jl. Pramuka Rajabasa Bdl (BAP-ESTATE)/belakang SMPN2,

m2, strategis, 2 lap, wc 2, ruang gnti,

SHM, LT 19 m2, hrg 290 jt nego. Hub.

musola, air lncr, hb: 081274156117,

0852.7951.9000

081369048980

KEBUN DIJUAL Jual Kebun Murah, isi jati 20 Ha, (bisa per/Ha) cck invest sawit, jati dll, di Kedondong Pesawaran hub: 081278922257

PERUMAHAN Dibuka perumahan tanpa DP hubungi 0857.6811.7586, 0823.7176.4365

RumaH DIJUAL

Dikntrkn rmh Perum GMP T.Seneng 3 kmr tdr, 2 kmr mndi, 2 garasi tlp.0812.7275.7777

Manak, Pungung, dekat Pringsewu, harga 250 jt nego. Hub. Ian 0857.6839.7972.

RUKO

Tanah strategis, pinggir jalan raya,

dijual

4000 M, Jl.Tirtayasa Sukabumi

Jual Ruko 2 Lt Lb/Lt. 70/112 Jl. Hi.

cck untuk usaha, SHM, luas tnh hub.081369955133, 081379041791

Agus Salim Kaliawi Samping Indo-

Dijl tnh luas 400 M2,pnda keliling,

maret Bandar Lampung Harga 540

strategis,almt Gg. Jejama arah

Juta, (Nego) Hub.081317493777

Kurungan Nyawa 250 rb/m Hub:

DISEWAKAN

081272363090 Jual tanah LS 2.010 M2, SHM, JL.

Dikontrakkan ruko di Kompleks

BUMI JAYA (dkt dealer mtr honda

Dijual rumah 7 x 13, 4KT, 2KM, kusen

Perumahan Kampoeng Eldorado Jl.

baypass) HP: 0821.8669.8987

kayu merbo, sudaj kramik, LT 1200 m2,

Untung Suropati Kedaton Labuhan

SHM, hrg 800 jt nego, Jl. Sultan Ba-

Ratu Blok B No. 8, listrik 1300 watt,

darudin/Pensiun dkt SMP 7 Gedong

sumur bor. Hub. 0821.7681.2165

Air. Hub. 0852.6755.9371. Dijual rumah 2 Lt, SHM, LT 750 m2/LB 600 m2, 6KT+4KM+garasi+carpour, unik, 5 mbl, ada gazebo harganego Jl.Maulana Yusuf No. 39 A Bdl. Hub. 0812.72269699, 0852.6821.8627.

dikontrakkan

Dijual rmh baru type 45,54,60 diko-

Dikntrn rmh JL. Karimun jawa

tabaru blkg unila dlm Kompk Vila

komplek perumdam IV blok A

Mutiara hrg 285 Jt/Ng Hub. Bpk Sadli

No.2 Sukarame hub.Pak Budi

082186697224

HP.0852.6820.5857

Dijual tanah 4.429 M2, SHM, dkt SPN Kemiling HP: 08127929518 (Tanpa Perantara)

TANAH

Dijual tnh luas 1,3 Ha, dkt jln cck

DIJUAL

u/ ternak ayam & perkebunan hrg

Jual tanah Ls 200 m2, kavling, SHM, Pemanggilan. Hub. tlp. 0853.78892048 Dijual tanah hook SHM luas 490 m2, ada kos 6 pintu, Jl. P.Polim gg. Randu 14, harga 375 Jt nego. Hub. 0812.7232.8928. Dijual tanah kebun kopi, coklat & akasia, luas 18.188 m2, di Way

350 jt nego di Rulung Helok Ds Rengas Natar hub.082183193845, 0721.7403498

TANAH KAVLING dijual Kav Margodadi & Umbul Polisi & Jatisari dkt Kampus Itera. Hub. 0852.7954.0838, 0853.8036.3814

Tnh kavling Kota Baru desa margodadi kec.jati agung ukrn 10x15 promo hrg 30 jt, DP 15jt sisanya diangsur slma 15 bln, trma sertifikat PT.Sinar Mulya Investama (Pin 7DE466D8) bpk. Kholik 082281992030 Tanah kavling dkt ITERA Lampung ukr 10x15=150m2 hrg 40 Jt trima SHM cash/tempo, Kec.Jati Agung Hub. 0823.9863.3343 Tersedia tnh kavling hrg promo di blkg pasar PEMDA Margodadi , dkt jalur dua kota baru, rmh penduduk, mini market, & jalur damri, minat hub awan: 082133947417. Tersedia tnh kavling 200 M dr lokasi 350 hektar ITERA (Kmps teknologi kaliber international terbesar diluar jawa) & Jln utama kota baru hub: awan 082133947417 Dijual tanah kavling Jati Agung dkt rencana kantor Gubernur, tanpa DP, 250 rb – 4 thn. Hub. 0899.4264.333 sms saja.

dijual cepat

dijual cepat

Hub: 0811.797.321

Tanah & Rumah, strategis di JL. A.H Nasution Metro LT. 780 M2, SHM, samping PB Swalayan, cocok utk usaha, nego. hub: 0821.7680.9999

dijual cepat

dijual cepat

Tanah nempel Komplek Pemda Lam-Sel Kalianda 2 Ha, cocok untuk perumahan, sangat strategis TP.

Tanah villa pinggir laut + 9000 m2, Desa Suka Jaya, depan view gunung Krakatau belakang gunung Rajabasa TP.

Hub: 0811.797.321

Hub: 0811.797.321

Tanah +1568 m2 (ada bangunan 110 m2) Jl. AH. Nasution, samping Kejari Metro , sangat strategis TP.

Dibthkn Marketing u/ memasarkan tanah kavling di seputaran Itera Lampung dg penghasilan gaji bulana atau fee langsung penjualan. Hub. Nita 0853.79663025. Dbthkn krywn toko diutamakn memiliki kndraan roda 2, lmrn ke: LampungDiesel JL. Raden Intan no.15/91 Tj.Karang min 3 hr stlh tgl terbit.

LOWONGAN Dibutuhkan Segera :

MANAGER REPAIR & MAINTENANCE Dengan Persyaratan : ~ S1 Teknik Mesin / Elektro ~ Pria Usia 28 s/d 35 Tahun ~ Berpengalaman Minimal 3 Tahun ~ Menguasai Bhs. Inggris aktif / pasive. Lamaran / CV Dikirim Ke : PT. Charoen Pokphand Indonesia Feedmill JL. Ir. Sutami Km. 15 Desa Rejomulyo, Kec. Tanjung Bintang Lampung Selatan

Krm lmrn ke PKLK Growing Hope

fotocopy ktp, srt ktrgan kelakuan baik, srt ktrgan sehat dr dokter Sales Pria/Wanita, jual obat herbal & rokok herbal, punya kendaraan sendiri. Hub. 0813.7927.2995, 0896.2402.7689 Dibutuhkan Rema ja Laki-2 bekerja di rumah tangga di Bandar Lampung, syarat tekun, jujur, ulet & pekerja keras. Hub. 0812.79522716 PERSYARATAN PELUANG KERJA Persyaratan peluang kerja sebagai SALES ADMINISTRASI FEED : 1. Pendidikan Diploma III (D3) 2. Jurusan Administrasi/Komputer/Akuntansi 3. Laki-Laki, Komunikatif , IPK > 2,75 4. Mampu mengoperasikan computer 5. Berbadan sehat (jasmani dan rohani). Lamaran dikirimkan dengan melampirkan sbb : 1. Fotocopy ijazah, Transkip nilai. 2. Pas foto berwarna (4x6) 2 lembar 3. Fotocopy piagam atau kursus yang pernah diikuti. Lamaran dikirim ke alamat : PT. Charoen Pokphand Indonesia Feedmill Lampung (PIC : Hadi Widajad) JL. Ir. Sutami Km. 15 Desa Rejomulyo, Kec. Tanjung Bintang, Lampung Selatan – Lampung Tlp. (0721) 350440 – HP. 0811 724731 Lamaran paling lambat : 15 September 2014 (Stempel Pos)


rabu, 27 agustus 2014

LAMPUNG POST

PARIWARA 21

OTOMOTIF AC MOBIL

MOBIL PENGANTIN

hino

Roni AC. Spesialis AC Mobil

CV Srikandi Makmur Rental mobil

Dijual Mobil Hino Lohan Tronton 6x2

menerima service & pasang baru,

pengantin elegant, mewah, lengkap

tahun 2008, mulus, siap kerja, No.Pol.

semua jenis kendaraan termasuk bus

& nyaman. Alphard, Pajero, For-

BE, hub. HP.0812.720.2035

& alat berat, JL. Pangeran antasari

tuner, Camry, Mercy E 200, Innova,

no.135 (samping SPBU lama) bdl

Avanza, Bus Wisata, ELF Pregio. Hub.

tel.0721.7622339, 081271412920

0821.8203.2964, 0813.6969.5051.

MANDALA AC variasi mobil. Service

Disewakan mobil pengan-

metalic psd, B, KM 37 rb, pjk pjg, bln,

ac pasang baru/bekas, Power Win-

tin khusus dalam kota. Hub.

169 jt ng tipis hub: 085369474567

dow, kaca film, alarm, tape/audio,

0811.7988.57/0821.8377.7755

sarung jok, jok press, central lock & assesories telp.0823.7674.1293, 0721.9321178.

mobil DIsewaKAN

mobil DIJUAL DAIHATSU

HONDA Freed 2010 mulus, matic, polish

Honda Jazz IDSI AT th’07, silver stone, BE kodya, tgn 1, full ori, nopol cantik, 123 juta nego hub.085210020123

Taft Rocky Th’88 des htm met kom-

Honda Civic 2008 Vtec 1,8 Jok

ZABDAN RENCAR menyewakan

plit 4x4 ban 31 savero, s. pakai hub:

kulit,plat B, abu-abu,mls, nego

Fortuner, Innova, All New Avanza, All

085380241684, 087899342813

081366395588 / 087876550232

Neew Xenia, antar jemput bandara. Hub. 0853.6333.3019 ***** ALFAN RENTCAR ***** Avanza, Innova, Xenia, Sedan Pengantin. Hub. 0852.67268999, 0853.6690.8998. “Puteri Sion” Rent Car. Hari/ minggu/bulanan, Innova, Avanza, APV, Xenia. Hub. 0812.7288.9192, 08127415.7400. ***** A ZZAM RENCAR ***** Menyewakan mobil avanza, Innova. Hub. 0823.7529.2647

Dijual Daihatsu Taruna F 500 th 2000,biru met, manual, kodya, Ex wanita, Nego Hub : 081373635667 BU Luxio tipe X, th 2010,silver m e t. B E , ko n d. S a n g at Is t mw Hub:081369622245

MITSUBISHI Kuda GLS 2.5 Th’99 Diesel, kndsi bagus, ban baru, BE, ngo. Hb. 0823.73050414.

SUZUKI

MB Taruna th 2000 CSX/CSR, silver met,

Suzuki Baleno tahun 1997 warna

BE kodya, s.pakai, AC,SR,BR,EVI,ORI

Biru Metalik Plat BE Kotamadya, harga

L/D 75 jt ng hub: 082178038209,

Rp 62 Jt nego. Hub. 0819.5716.2113,

07217553110

0821.8616.1123.

Grandmax mini’08, hitam, BE mulus

Futura PU’12 akhir, hitam, BE

siap pakai hub.081379986809

hub.0813.7998.6809

TOYOTA Dijual mbl Inova Tipe “V” thn 2005, pajak baru, wrn metalik, aksesoris lgkp, hrg nego hub: HP 0812.7220.225 Djl mbl Fortuner TRD th mei 2012, tipe G, solar 2,5 manual, wrn putih, pjk br, kodya, AN.Sendiri, km br 18.000 hb: 081632343555, 085958559555 Kijang Innova 2004 G, An.sendiri, silver, mobil orisinil, bagus hub: 0811791028

OVER KREDIT Over kredit Avanza G’2011, merah Maron, angs. 2.373.000,- balik DP ng. hub. 0812.7913.2723.

POWER STERING Istana Motor, ahli power stering, speart part, lengkap, tenaga ahli berpengalaman, bergaransi murah hub: 0721.7512104, 0821.7746.0825 Ahliservis/pasang powersteringsemua jenis mobil. Hub. @wing Motor 0852.6956.6067, 0896.3163.3102 Jl. Sultan Agung No.34 jalur 2 Way Halim Bdl.

SARUNG JOK BJM spesialis jok & interior mobil, kami siap mempercantik mobil anda dgn tng profesional, bahan berkualitas, hrg bersaing, Jl.Imam Bonjol pal 12 Kemiling hub. 0813.79557449

Asal Mula Mesin Mobil Tahukah Anda? bila sejarah sukses dari mobil yang kita ketahui pada saat ini dimulai dari diterapkannya mesin pembakaran internal. Mesin pembakaran internal menggunakan bahan bakar sebagai sumber tenaga hasil pembakaran di ruang bakar yang digunakan untuk mendorong/menggerakan piston di dalam silinder. Walaupun banyak buku-buku sejarah mengatakan bahwa mobil diciptakan oleh Gottlieb Daimler atau Karl Benz!? Hal ini disebabkan karena Daimler dan Benz menciptakan kesuksesan dengan membuat kendaraan bermesin pembakaran internal yang terlihat dan bekerja seperti mobil-mobil kita gunakan saat ini. Namun pada kenyataannya kendaraan pertama yang menggunakan mesin uap diciptakan oleh Nicolas Joseph Cugnot dari Perancis, yang membuat mobil pertama pada tahun 1769. Hal ini diakui oleh British Royal Automobile Club dan Club de Automobile Perancis. Jadi siapakah yang pertama kali menciptakan mobil? Apakah Gottlieb Daimler atau Karl Benz? Garis besar singkat tentang perjalanan sejarah mesin pembakaran internal mencakup berikut: 1680 - fisikawan Belanda, Huygens Kristen merancang (tapi tidak pernah dibangun) mesin pembakaran internal yang harus didorong dengan bubuk mesiu. 1807 - Francois Isaac de Rivaz dari Swiss menemukan sebuah mesin pembakaran internal yang menggunakan campuran hidrogen dan oksigen untuk bahan bakar. 1824 - insinyur Inggris, Samuel Brown mengadaptasi mesin uap Newcomen untuk membakar gas. 1858 - Insinyur kelahiran Belgia, Jean JosephÉtienne Lenoir metemukan dan mempatenkan pada tahun 1860 “double-acting”. 1862 - Alphonse Beau de Rochas, insinyur sipil Prancis, mempatenkan tetapi tidak membangun sebuah mesin empat langkah (paten # 52593 Prancis, 16 Januari 1862). 1864 - insinyur Austria, Siegfried Marcus, membangun sebuah mesin satu silinder dengan karburator. Beberapa tahun kemudian, Marcus merancang sebuah kendaraan yang yang dapat berjalan sampai 10 mph.

Beberapa sejarawan telah dianggap penemuan ini sebagai pendahulu dari mobil modern dengan menggunakan bahan bakar bensin. 1873 - George Brayton, seorang insinyur Amerika, mengembangkan sebuah mesin dua-langkah. 1866 - insinyur Jerman, Eugen Langen dan Nikolaus August Otto mengembangkan desain Lenoir dan desain de Rochas dan menciptakan mesin gas yang lebih efisien. 1876 - Nikolaus August Otto menemukan dan kemudian mematenkan mesin empat-langkah yang sukses, dikenal sebagai “Otto Cycle”. 1876 - Keberhasilan pertama mesin dua-langkah yang diciptakan oleh Sir Dougald Clerk. 1883 - insinyur Perancis, Edouard Delamare-Debouteville, membangun sebuah mesin silinder tunggal empatlangkah. 1885 - Gottlieb Daimler menemukan apa yang sering diakui sebagai prototipe dari mesin berbahan bakar yang moderen, dengan silinder vertikal, dengan bensin disuplai melalui karburator (dipatenkan pada tahun 1887). Daimler pertama kali dibangun sebuah kendaraan roda dua yang “Reitwagen”. Dengan mesin ini setahun kemudian dibangun kendaraan roda empat bermotor pertama di dunia. 1886 - Pada tanggal 29 Januari, Karl Benz menerima paten pertama (DRP No 37.435) untuk mobil berbahan bakar. 1890 - Wilhelm Maybach membangun mesin empatlangkah empat silinder pertama.*int


DAERAH rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Firman Muntako (Asisten I Bidang Pemerintahan Lamsel) Pembangunan jaringan interkoneksi Jawa—Sumate­ra bawah laut di Kabupaten Lampung Selatan melalui beberapa beberapa desa di Sragi dan Ketapang.

22

PDIP Dipastikan Duduki Jabatan Pimpinan DPRD

n LAMPUNG POST/ARMANSYAH

TIGA parpol, PDI Perjuangan, Demokrat, dan Gerindra, dipastikan menempatkan wakilnya menduduki jabatan unsur pimpinan DPRD Kota Metro periode 2014—2019. PDI Perjuangan dengan 4 kursi yang memperoleh suara terbanyak saat pemilu memosisikan diri sebagai ketua Dewan. Demokrat juga dengan 4 kursi, tetapi peroleh­an suara di bawah PDIP dan mendapat jatah sebagai wakil pimpinan. Gerindra dengan 3 kursi, tetapi memiliki suara lebih banyak dibanding partai lainnya (PAN, PKS, dan Golkar) berhak atas wakil pimpinan Dewan. Untuk kursi pimpinan (ketua), nama Anna Morinda yang sekarang menjabat sebagai ketua sementara DPRD Kota Metro kemungkinan besar menjadi ketua definitif. Hal itu dapat dilihat dari terbentuknya Fraksi PDI Perjuangan dengan kom-

posisi Basuki (ketua fraksi), Priatmoko (sekretaris), Ria Hartini dan Anna Morinda (anggota). Kemudian, di tubuh Partai Demokrat, mantan Ketua DPRD Kota Metro Sudarsono memiliki kans kuat menduduki kursi wakil ketua Dewan. Sebab, dari komposisi Fraksi Demokrat tercatat Fahmi Anwar (ketua), Warsono Martowiyono (sekretaris), Larasati, Zaenuri, dan Sudarsono (anggota). Di Partai Gerindra, nama Ariyanto berpeluang untuk menduduki kursi wakil pimpinan, seperti komposisi Fraksi Gerindra yang tercatat Ridhuwan Sory Ma’oen Ali (ketua), Nuraida (sekretaris), dan Ariyanto (anggota). S e m e nt a r a i t u , F r a k s i Golkar terdiri dari Tondi Muammar Gaddafi Nasution (ketua), I Made Dwi Riyana (sekretaris), dan Roswati (anggota). (OGI/D1)

BUKU NIKAH. Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza S.Z.P, didampingi Camat Palas, Dulkahar, saat memberikan buku nikah kepada 10 pasangan suami istri yang belum memiliki buku nikah, pada kegiatan HUT ke-69 RI dan Hari Jadi ke-28 Desa Tanjungjaya, di Lapangan Sepak Bola Desa Tanjungjaya, Palas, Senin (25/8).

Proyek PLN Terganjal di Muarabalak Pemilik tanah meminta ganti rugi Rp400 ribu/ m2 dan lainnya mengaku tidak menjual tanah, padahal harga survei tim penaksir Rp45 ribu—Rp47 ribu/m2. Aan Kridolaksono

P

EMBANGUNAN jaring­an listrik interkoneksi bawah laut Jawa—Sumatera oleh PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) masih terganjal ganti rugi pembebasan lahan seluas 2 hektare (ha) milik empat warga di pesisir pantai timur Dusun Muarabalak, Desa Ketapang, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan. Sementara pembebasan lahan untuk pembangunan jaringan interkoneksi dari Sumatera Selatan yang melalui Kabupaten Mesuji, Tulangbawang, Tulangbawang Barat, Lampung Tengah, dan Lampung Timur, telah selesai dan pekerjaannya dimulai tahun ini.

K

ami minta dalam 10 hari ke depan PLN bernegosiasi dengan warga. “Pembangunan jaringan interkoneksi Jawa—Sumate­r a bawah laut di Kabupaten Lampung Selatan melalui beberapa beberapa desa di Sragi dan Ketapang. Seluruh pemilik tanah sudah sepakat dengan harga ganti rugi yang ditawarkan PLN, kecuali empat warga pemilik tanah seluas 20 ribu meter persegi untuk pembangunan landing point jaringan interkoneksi di Dusun Muarabalak,” kata Asisten I Bidang Pemerintahan Pemkab Lampung Selatan Firman Muntako di ruangannya, Selasa (26/8). Menurut Firman, pemilik tanah meminta harga Rp400 ribu/ m2 dan lainnya me­ngaku tidak menjual tanah yang dibutuhkan pemerintah untuk perwujudan ke­tahanan listrik antara Jawa dan Sumatera tersebut. Padahal, harga tanah di wilayah tersebut berdasar pada hasil survei tim penaksir harga tanah independen berkisar Rp45 ribu—Rp47

ribu/m2. “Untuk itu, kami minta dalam 10 hari ke depan PLN bernegosiasi dengan warga yang bersangkutan. Sebab, kami tidak ingin terjerat kasus hukum seperti pembebasan lahan di PLN Sebalang, Tarahan, lantaran pembebasan lahan melebihi harga yang ditetapkan tim penaksir,” ujarnya. Firman mengungkapkan pembangunan jaringan interkoneksi dari Sumatera Selatan yang terhubung dengan Salira, Cilegon, dan Banten melalui jaringan kabel bawah laut Selat Sunda berkekuatan sekitar 3.000 mv tersebut bakal dilaksanakan tahun ini. “Untuk Provinsi Lampung pembangunannya sudah dimulai dari Kabupaten Mesuji. Sementara di Kabupaten Lampung Selatan, PLN akan memulai pekerjaan dari Kecamatan Sragi dan Ketapang yang sudah selesai proses ganti ruginya,” kata Firman. Sebelumnya, Direktur PLN Nasri Sebayang mengungkapkan proses konstruksi pembangkit listrik itu akan dimulai pertengahan 2014 dan ditargetkan selesai pada 2017. Kini, PLN telah menetapkan lima perusahaan lolos proses prakualifikasi pembangunan kabel transmisi listrik bawah laut yang menghubungkan Sumsel dengan Banten. Proyek itu akan menanam kabel sepanjang 700 km dengan investasi diperkirakan mencapai Rp20 triliun. Kelima perusahaan yang lolos proses prakualifikasi itu adalah Siemens asal Jerman, Hitachi asal Jepang, Toshiba asal Jepang, konsorsium ABB asal Swiss, Marubeni asal Jepang, konsorsium Alstom asal Prancis, dan PT Wijaya Karya. “Setelah semua selesai, tahap konstruksi diharapkan dapat dilakukan tahun ini juga sehingga selesai pada 2017,” ujar dia. (D3)

aankrido@lampungpost.co.id

Gerakan Kepanduan Ekskul Wajib di Muhammadiyah

je lma r a m

Gemar Olahraga Menembak SEKALIPUN banyak aktivitas, Kepala Kejaksaan Ne ­ geri Blambangan Umpu, Way Kanan, R.M. Ari Prioagung masih sempat menyalurkan hobinya, yaitu olahraga menembak. Hobi itu dilakoni­ nya sudah lebih dari dua tahun. Hal itu terbukti dari kejuaraan menembak saat HUT ke-15 Kabupaten Way Kanan, beliau mendapatkan juara pertama di kelas bukan TNI Polri. “Saya menyukai olahraga menembak sudah sejak lama. Ketika ada waktu luang saja b a r u l at i h a n m e n e m b a k . N a m u n , ya n g t e r p e n t i n g pekerjaan dulu yang nomor

R.M. Ari Prioagung satu,” kata dia, di ruang, Selasa (26/8). Kegemarannnya tidak mengganggu aktivitasnya dalam

melaksanakan pekerjaan, itu terlihat dari menumpuknya berkas yang harus diperiksa dan ditandatangani Kajari. Dia pun meluangkan ke­g emarannya menembak ketika ada waktu luang dan tidak mengganggu pekerjaan dan keluarga. S e l a i n u nt u k h o b i , d i a juga menyebutkan dengan melakukan olahraga kegemarannya itu untuk refresing serta sejenak melupakan pekerjaan yang padat dan rutin. “Bila sudah melakukan olahraga itu, saya merasakan esok harinya sudah siap menjalani aktivitas seperti biasa,” kata dia. (CK4/D1)

GERAKAN Kepanduan Hizbul Wathan (GKHW) menjadi kegiatan ekstrakurikuler wajib bagi sekolah dan madrasah Muhammadiyah di seluruh Lampung. Hal itu menyambut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) No. 81A. Sekretaris Kwartir Wilayah GKHW Lampung Abadi me­ ngatakan GKHW dibangkitkan pada 18 November 1999, setelah selama 32 tahun ditidurkan dengan Kepres No. 238 Tahun 1961, yang mengharuskan seluruh organisasi kepanduan dilebur dalam gerakan pramuka. Bangkitnya kembali GKHW tidak lain untuk menutup kekurangan/kelemahan pendidikan formal di sekolahs e k o l a h d a n m e m b a wa amanat untuk menyukseskan sistem pendidikan nasional yang dituangkan dalam UU No. 20 Tahun 2003, dengan melaksanakan pendidikan nonformal melalui kegiatan kepanduan. Menyambut hal itu, GKHW

Lampung menggelar kursus orientasi dan penyetaraan Jaya Melati I GKHW Kwartir Wilayah Lampung di Sukabanjar, Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, selama dua hari (23—24/8). Menurut Abadi, untuk tahap pertama kegiatan ini hanya diperuntukkan 200 guru/pemimpin kabilah pada pangkalan di sekolah/madrasah Muhammadiyah seLampung di Arena Olahraga dan Kuliner D’Junjungans, Desa Sukabanjar, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran. Materi orientasi dan penyataraan Jaya Melati I yang dipersiapkan untuk pengelola ekskul wajib bagi siswa SD/ MI, SMP/MTs, SMA/MA, dan SMK Muhammadiyah se Lampung menerapkan motode pendidikan GKHW bagi anggota dewasa, dengan tidak meninggalkan prinsip dasar Kepanduan Hisbul Wathan, dan memperhatikan akidah Islam dalam persyarikatan Muhammadiyah. (UNI/D1)

Dikti dan Kopertis Akui STIMIK Dharma Wacana n LAMPUNG POST/WIDODO

KELOLA SEMPADAN SUNGAI. Bappeda Pringsewu membahas solusi mengelola kawasan sempadan Sungai Bulok, Pringsewu, Selasa (26/5).

Kasidah Meriahkan HUT RI di Tanjungsari MEMPERINGATI HUT ke-69 Kemerdekaan RI, Pemerintahan Desa Tanjungsari, Kecamatan Palas, Kabupaten Lampung Selatan, menggelar lomba kasidah di aula desa setempat, Selasa (26/8). Kegiatan diikuti oleh 10 peserta. Kegiatan dihadiri Camat Palas Dulkahar, Kapolsek Palas Iptu M. Rohmawan, dan Kepala Desa Sobri beserta jajarannya. Sobri mengatakan kegiatan yang didukung Pemkab Lamsel dan Kecamatan Palas tersebut bertujuan menggerakkan kembali kegiatan kaum ibu yang tergabung dalam Al-hidayah. Selain itu, untuk mempererat tali silaturahmi dalam bermasyarakat. “Ini merupakan rangkaian kegiatan kami dalam memperingati HUT ke-69

Kemerdekaan RI,” kata dia. Pihaknya menggelar berbagai kegiatan lomba, seperti bola voli, bulu tangkis, catur, gaple, panjat pinang, dan kasidah. Menurutnya, kegiatan diikuti 10 peserta yang tergabung dalam Al-hidayah. Mereka membawakan satu lagu wajib dan satu lagu bebas. Selain itu, peserta dinilai berdasarkan vokal, gerakan, pakaian, dan kekompakan. “Kami pilih juara I, II, dan III. Dengan mendapatkan piala bergilir bagi juara I dan uang pembinaan. Sementara untuk juri kami telah memilih orang yang sudah profesional di bidang tersebut,” ujarnya. Menurutnya, lomba kasidah rencananya akan diadakan tiap tahun agar kaum ibu yang tergabung dalam Al-hidayah ter-

motivasi untuk mengembangkan bakat seninya. “Saya berharap dengan adanya ke­giatan seperti ini desa kami akan lebih maju. Mudah-mudahan kaum ibu-ibu al-hidayah tetap kompak dan tidak terpecah belah,” ujar dia. Dulkahar mengatakan pihaknya mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan di Desa Tanjungsari tersebut. Dia berharap masyarakat setempat bisa terus menjalin silaturahmi seperti ini. “Tentunya, desa lain bisa mencontoh. Kegiatan ini juga membuat Kecamatan Palas termotivasi untuk mengadakannya di tingkat kecamatan. Mudah-mudahan desa ini terus maju dan berkembang,” kata dia. (*2/D2)

KEMENTERIAN Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Dirjen Dikti dan Kordinasi Perguruan Tinggi Swasta Wilayah II Palembang mengeluarkan surat keputusan. Isinya, STMIK Dharma Wacana Metro di Jalan Kenanga, Mulyojati, Metro Barat, diakui untuk menakhodai STIMIK yang memiliki izin resmi. Karena itu, Dirjen Dikti dan Kopertis memerintahkan agar ketua Yayasan Dharma Bhakti Wacana yang kampusnya beralamat di Jalan Imam Bonjol, No. 22, Metro, segera mengajukan permohonan izin pendirian perguruan tinggi swasta baru dengan nama baru kepada Dirjen Dikti dengan melengkapi persyaratan sesuai peraturan yang berlaku. Dalam surat yang bernomor 3226/K2/KL/2014 yang ditandatangani Diah Natalisa, koordinator Kopertis Wilayah II juga meminta agar mulai tahun akademik 2014/2015, STIMIK Dharmawacana di bawah naungan yayasan Dharma Bhakti Wacana dila-

rang menerima mahasiswa baru dan segera menghentikan seluruh proses pembelajaran. Kemudian, memindahkan seluruh mahasiswa yang aktif dan terdaftar ke STIMIK Dharma Wacana Metro di Metro yang diselengarakan Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Dharma Wacana. Surat yang sama juga diterbitkan Dirjen Dikti yang ditandatangani Plt. Dirjen Djoko Santoso yang melarang pihak selain Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Dharma Wacana untuk menerima mahasiswa baru serta menyelenggarakan pendidikan dengan menggunakan nama dan izin penyelegaraan STIMIK Dharma Wacana Metro. Dirjen meminta kedua pihak yang berseteru untuk berkoordinasi dan memfasilitasi perpindahan para mahasiswa dari perguruan tinggi di bawah naungan Yayasan Dharma Bhakti Wacana ke STIMIK Dharma Wacana Metro, yang diselengarakan Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Dharma Wacana (YPKDW). (CAN/D2)


Hanan A. Rozak (Bupati Tulangbawang)

DAERAH rabu, 27 agustus 2014 LAMPUNG POST

Ingat, jaga setiap amanah yang telah diberikan dan jalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing sesuai aturan yang berlaku.

23

Penjualan Teluk Kiluan Ajang Promosi

DINAS Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Tanggamus menanggapi dingin terkait beredarnya iklan penjualan objek wisata Teluk Kiluan di Kecamatan Kelumbayan di salah satu situs online. Kepala Disbudparpora Tanggamus Supardi Syarkawi menilai jika penjualan salah satu objek wisata alam yang berada di Pekon Kiluan Ne­ geri itu ditanggapi positif sebagai salah satu cara untuk menarik simpati pengunjung. “Hal itu hanya pekerjaan iseng saja, mungkin ini adalah cara orang untuk mempromosikan dan memopulerkan objek wisata itu,” kata Supardi, Selasa (26/8). Menurut dia, pengelola tidak mungkin akan menjual objek wisata andal­ an Kabupaten Tanggamus tersebut. Dia pun beranggapan jika iklan yang membanderol dengan harga 300 ribu dolar Amerika atau se­ tara dengan Rp3,5 miliar itu hanya isu yang disebarkan orang yang tidak bertanggung jawab. “Hal ini hanya isu belaka, m a s ya r a k a t t i d a k m u n g kin menjual Teluk Kiluan,” ujarnya. Dengan adanya info itu, Pemprov Lampung dan Pemkab Tanggamus diharapkan bisa lebih memperhatikan keadaan Teluk Kiluan. Mengingat masih buruknya akses jalan menuju ke tempat tersebut. “Kami segera memberikan laporan kepada Pemprov dan Pemkab Tanggamus untuk menjelaskan persoalan ini,” kata dia. Disinggung soal rencana p e m b e l i a n Te l u k K i l u a n oleh Pemkab, Supardi me­ ngaku siap jika itu memang kehendak Pemkab. Meski menurut penilaiannya jika lebih baik masyarakat langsung yang mengelola objek wisata yang menjadi ikon Tanggamus tersebut. (ABU/D1)

s elin tas Lambar Helat Pelatihan Pelaporan KKIP PEMKAB Lampung Barat, Selasa (26/8), melaksanakan peluncuran sekaligus pelatihan aplikasi pelaporan keuangan dan kinerja instansi pemerintah (KKIP). Kegiatan berlangsung hingga Kamis (28/8), di aula Pemkab setempat yang diikuti 80 peserta. Mereka terdiri dari penanggung jawab pelaporan keuangan seluruh satker dan kecamatan. Sekkab Lambar Nirlan, saat membuka acara, menjelaskan untuk mewujudkan pelaksanaan APBD secara tepat waktu, tepat mutu, dan tepat sasaran yang didukung tertib administrasi yang prima, salah satu upaya yang harus dilaksanakan adalah dengan melaksanakan kegiatan pembuatan aplikasi pelaporan secara online agar seluruh SKPD setiap bulan menyampaikan laporan kegiatannya. “Penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan merupakan mata rantai yang saling berkesinambungan untuk mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan yang sudah direncanakan,” kata dia. (ELI/D2)

Disdik Lampura Verifikasi Sertifikasi

n LAMPUNG POST/GUNTUR TARUNA

KANTOR DESA RUSAK PARAH. Plafon di ruang tengah kantor Kelurahan Menggala Kota, Kabupaten Menggala, mulai ambruk. Lurah memilih menerima tamu di teras kantor kelurahan, Selasa (26/8).

Bupati Tuba Lantik 58 Pejabat Eselon Pelantikan pejabat eselon sudah sesuai aturan dan pertimbangan banyak pihak. Rian Pranata

B

UPATI Tulangbawang Hanan A. Rozak melantik 58 pejabat struktural eselon II, III, dan IV di GSG Pemkab setempat, Selasa (26/8). Hanan memin­ ta kepada pejabat yang dilantik agar meningkatkan disiplin kerja. Hadir dalam pelantikan itu, Wakil Bupati Heri Wardoyo, Sekretaris Kabupaten Rimir Mirhadi, Ketua KPU setempat Rudi Antoni, serta seluruh pejabat di lingkung­ an Pemkab Tulangbawang. Hanan mengatakan pelantikan sudah sesuai aturan dan mekanisme yang berlaku. Pelantikan itu juga telah melalui proses aturan

dan berbagai pertimbangan dari berbagai pihak. “Jadi, semua yang dilantik ini benarbenar pejabat pilihan yang mempunyai keahlian serta sesuai tugas dan fungsinya sebagai pejabat,” kata dia. Bupati berharap pejabat yang telah dilantik meningkatkan disiplin dan kinerja. Sebab, tugas seorang pejabat adalah melaksanakan tugas dan fungsi yang telah diberikan. “Sehingga semua pekerjaan yang dikerjakan dapat berjalan baik dan tersele saikan sesuai prosedur dan aturan,” ujarnya. Untuk itu, Hanan mengimbau seluruh pejabat yang baru dilantik agar segera menyesuaikan diri di tempat bekerja yang baru. “Sehing-

ga, semua pekerjaan dapat segera dilaksanakan mengingat masih banyak pekerjaan yang belum terselesaikan,” kata dia. Maju dan Berkembang Hanan menambahkan dengan adanya pergantian dan mutasi pejabat, ke depan

S

ehingga, semua pekerjaan dapat segera dilaksanakan mengingat masih banyak pekerjaan yang belum terselesaikan.

diharapkan Tulangbawang semakin maju dan berkembang. “Ingat, jaga setiap amanah yang telah diberikan dan jalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing sesuai aturan yang berlaku,” kata Hanan.

Lamtim Kekurangan Penyuluh PNS

Pejabat struktural eselon II, III, dan IV yang baru dilantik, di antaranya Pirhadi s e b a g a i s t a f a h l i b u p at i , Firmansyah sebagai kepala D i n a s Pa s a r, Ye n D a h r e n sebagai kepala Diskominfo, dan Indra Bangsawan sebagai kepala Badan Ketahanan Pa n g a n . S e l a i n i t u , A m r i Alvis sebagai kepala Disdukcapil, Nurmansyah (kepala Dinas Kelautan dan Perikanan), dan Sudirman (camat Rawajitu Selatan). Us a i p e l a n t i k a n , B u p a ti juga menyerahkan SK pengangkatan CPNSD dari formasi honorer kategori I . K e p a d a h o n o r e r ya n g sudah diangkat, ia mem inta agar meningkatkan kinerja dan disiplin mengingat saat ini masih banyak warga yang ingin menjadi abdi negara. (D1)

rianpranata@lampungpost.co.id

Empat Tahun Pembuatan Sertifikat Tidak Selesai SEJUMLAH warga Kampung Banjaragung, Tulangbawang, melapor ke Polres T u l a n g b awa n g at a s p e m buatan sertifikat tanah di BPN setempat yang sudah lebih dari empat tahun tidak juga selesai. Padahal, warga sudah menyetor uang muka pembuatan sertifikat sampai Rp5 juta. Syaiful Bahri menceritakan adiknya, Joni Saputra, warga setempat, mengajukan pembuatan sertifikat tanah kepada Kabag TU BPN Tulangbawang Bustami. Uang muka pembuatan sertifikat sebesar Rp5 juta sudah diserahkan pada 24 Mei 2010, berdasarkan kuitansi yang ditandatangani langsung Bustami. Sisanya, Rp3,8 juta, akan diserahkan setelah sertifikat selesai dibuat. “Sampai saat ini, sertifikat yang dijanjikan tidak juga ada. Bukan hanya adik saya, masih banyak warga yang merasa ditipu. Biaya pembuatan sertifikat itu Rp8,5 juta. Bahkan, adik saya sudah melaporkan kasus ini ke Polres Tulangbawang pada 12 Agustus lalu,” kata Syaiful, di kantor redaksi Lampung Post, kemarin. Herannya, kata dia, oknum pegawai BPN yang berjanji

mengurus pembuatan sertifikat itu sudah beberapa kali keluar-masuk tahanan polisi. “Kami ingin masalah ini dapat diselesaikan secepatnya, karena banyak warga yang dirugikan.” Menanggapi laporan warga Banjaragung ke Polres Tulangbawang itu, pihak BPN Tulangbawang menyatakan pihaknya bertanggung jawab atas kerugian yang dialami warga. “Kami sudah tangani masalah ini dan kami sudah berdamai dengan pihak yang melapor. Nanti akan kami realisasikan secepatnya. Dalam masalah ini, kami dan pelapor sudah berdamai,” ujar Zainal, salah satu pegawai di BPN setempat. Di tempat terpisah, Kasat Reskrim Polres Tulangbawang AKP Aliudin mengatakan pihaknya memang telah menerima laporan beberapa warga terkait penipuan yang dilakukan oknum pegawai BPN Tulangbawang. Dia juga mengatakan pihak BPN juga sudah berdamai dengan pelapor. “Kami sudah terima adanya laporan penipuan masalah ini dan kami juga sudah melakukan penyelidikan,” kata Aliudin. (ATA/D1)

DINAS Pendidikan (Disdik) Kabupaten Lampung Utara melakukan verifikasi ulang berkas data penyaluran sertifikasi guru triwulan III dan IV pada 2014. Kepala Dinas Pendidikan Lampung Utara M. Isya Sulharis, di ruang kerjanya, Selasa (26/8), mengatakan verifikasi ulang berkas untuk mencocokkan data dan melakukan penyesuaian daftar guru penerima tunjangan dana sertifikasi di Lampura. Fauzi Romzi, operator pendataan guru sertifikasi Disdik Lampura, menuturkan data guru yang diverifikasi meliputi jumlah guru penerima dana tunjangan. Pada 2014, total guru penerima tunjangan PNS dan non-PNS berkisar 3.600 guru. Pada tahun yang sama, ada pengurangan jumlah guru pe­ nerima tunjangan dana sertifikasi dengan alasan pensiun dan meninggal. Selain itu, verifikasi berkas untuk melakukan penyesuaian gaji bagi guru yang mengalami kenaikan golongan. (YUD/D2)

n LAMPUNG POST/ELIYAH

TURIS SUKA GORENGAN. Ternyata tidak hanya orang Indonesia yang menyukai gorengan, turis asal Kanada yang sedang berlibur di Krui, Lampung Barat, mengaku suka makanan Indonesia sehingga mampir sekadar membeli gorengan di Kota Liwa, Selasa (26/8).

LAMPUNG Timur kekurangan tenaga penyuluh pertanian, perikanan, dan kehutanan yang berstatus pegawai negeri sipil (PNS). Hingga kini Lamtim baru memiliki 162 tenaga penyuluh dari PNS, padahal idealnya yang dibutuhkan adalah 377 orang. Kepala Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (BP4K) Lamtim Khairul Amri, kemarin (26/8), menjelaskan keberadaan tenaga penyuluh lapangan, baik di bidang pertanian, perikanan, maupun kehutanan, di Lamtim sangat diperlukan. Sebab, penyuluh lapangan merupakan ujung tombak dalam membantu keberhasilan pembangunan di bidang pertanian, perikanan, atau kehutanan. Apalagi Lamtim memang merupakan kabupaten agraris, di samping memiliki potensi cukup besar pada sektor perikanan dan kehutanan. “Oleh sebab itu, tenaga-tenaga penyuluh lapangan apalagi yang dari unsur PNS sangat diperlukan,” kata Khairul. (JON/D2)

SKPD Harus Lebih Sigap dari Bupati SELURUH satuan kerja perangkat daerah (SKPD) harus sigap dan cepat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal itu ditegaskan Bupati Mesuji Khamamik dalam rapat koordinasi (rakor) bulanan pejabat, di Sekretariat Pemkab setempat. Dalam rakor yang dihadiri Dandim 0426/Tulangbawang, para pejabat, perwakilan dari Bulog dan PT Askes, serta para camat dan kepala desa, Khamamik mengeluhkan kurang tanggapnya SKPD dalam menjalankan program yang tengah disorotinya. “Saya menginginkan satker itu bisa berjalan ketika saya merangkak dan bisa berlari ketika saya berjalan. Jangan hanya menjadi ekor saya. Saya membuka pintu kegiatan, SKPD seharusnya sudah bisa menjalankan itu dengan lebih cepat dari saya,” ujar Khamamik. Selain itu, lanjut dia, peran kepala desa juga sangat diharapkan bisa membantu pemerintah dengan menyampaikan program-program Pemkab kepada masyarakat.

Dia mencontohkan tentang program pelebaran jalan yang dilakukannya selama dua tahun terakhir ini yang masih belum dapat diaspal karena tanah yang masih labil. “Para kepala desa harus bisa menjelaskan kepada masyarakatnya agar nanti tidak ada anggapan bahwa pemerintah tidak peduli dengan kondisi jalan yang berdebu saat kemarau dan licin saat hujan. Kondisi tanah masih labil, jadi belum bisa diaspal. Jika dipaksakan, kemungkin­ an akan rusak dalam satu bulan. Dalam waktu dekat baru ditingkatkan kondisinya dengan batu,” kata dia. Dalam rakor itu, Komandan Kodim 0426/Tulangbawang Letkol Inf. Yana Susana meminta kepada seluruh kepala desa agar bisa bekerja sama dengan TNI dalam membina lingkungan yang aman. “Di desa ada babinsa dan babinkamtibmas. Jika komunikasi antara kepala desa dan penegak hukum dan aparat negara seperti kami TNI, lingkungan bisa lebih aman. (CK6/D1)

Gapensi Lamteng Minta Retribusi Ilegal Dihentikan BADAN Pimpinan Cabang Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (BPC-Gapensi) Lampung Te­ngah mendesak Pemkab setempat berhenti memungut retribusi pasir, batu, dan tanah dari rekanan yang mengerjakan proyek-proyek pemerintah. Sebab, dasar hukum penarikan retribusi itu inkonstitusional. Ketua Umum BPC Gapensi Lamteng Firmansyah Agung, Senin (25/8), mengatakan

berdasarkan UU No. 28 Tahun 2009, retribusi Galian C, khususnya pasir, batu, dan tanah hanya dikenakan pada penambang. Akan tetapi, pada Perda Lamteng No. 2 Tahun 2012 tentang Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan, retribusi dikenakan juga pada pengguna, dalam hal ini rekanan yang mengerjakan proyek. “Artinya, ketentuan perda menyalahi UU. Tak hanya itu,

DPRD Lamteng telah merevisi Perda No. 2 Tahun 2012, sekitar pertengahan bulan ini sehingga kini tak ada lagi dasar hukum penarikan retribusi Galian C untuk pengguna,” kata dia. Namun, hingga kini pungutan tak kunjung dihentikan. Khusus di Lamteng, pemungutan retribusi terhadap galian C, khususnya pasir, batu, dan tanah sudah dimulai sejak 2011, dengan besaran lebih

dari Rp2 miliar per tahun. Jika dijumlahkan sejak 2011—2014, sudah sekitar Rp10 miliar. “Kami tidak akan mempersoalkan yang sudah, tapi kami meminta Pemkab segera menghentikan pungutan itu mulai tahun ini,” kata Firmansyah Agung, diamini Sekretaris Umum Gapensi Mukhlisi. Firmansyah menambahkan rekanan pelaksana proyek sudah terkena PPN dan PPH dengan ketentuan 10% dan 1,5%

dari nilai kontrak, sementara pungutan retribusi yang tak berdasar hukum mengharuskan rekanan mengeluarkan biaya lebih besar lagi. Dia juga mengatakan di Lampung Timur, Metro, dan Lampung Utara sudah tidak berlaku retribusi pasir, batu, dan tanah bagi pengguna. “Kalau tak membayar dan membawa bukti bayar retribusi dari Dispenda, kami tidak bisa mencairkan anggaran proyek,” kata Firmansyah. (WAH/D1)


RUWA

Letkol Czi. Hari Darmica (Dandim 0411/Lampung Tengah)

JURAI

rabu, 27 agustus 2014

“Beberapa kerawanan yang bisa disebabkan oleh ISIS, di antaranya dapat memprovokasi, memecah belah bangsa, serta berpotensi merusak persatuan dan kedaulatan bangsa.”

24

LAMPUNG POST

SELINTAS Warga Tewas Tersetrum Genset PANJI (37), warga RT II, Dusun Sumberdadi, Pekon Margodadi, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Pringsewu, meregang nyawa akibat tersetrum genset miliknya, Senin (25/8), sekitar pukul 22.00. Menurut tetangga korban, Agus (50), sebelum musibah terjadi listrik di daerah tempat tinggal korban sedang padam, lantas korban menghidupkan genset miliknya. Korban yang belakangan diketahui telah mempunyai dua anak tersebut menghidupkan genset 16 PK dengan dinamo berkekuatan 10 ribu watt. “Saat listrik PLN hidup, korban mencabut kabel listrik yang tersambung dari genset ke saklar arus PLN. Kemudian, korban berusaha menggeser genset yang masih menyala dengan cara kedua tangannya memegang bodi genset, saat itulah dia tersetrum,” ujar Agus, Selasa (26/8). Dia melanjutkan korban yang berprofesi sebagai tukang servis alat elektronik itu tersetrum akibat ada kabel yang terkelupas dan menempel ke bodi genset, sedangkan korban saat memegang genset mengenakan baju dan sandal. “Korban sempat menjerit minta tolong, tetapi karena suara genset yang keras, suara korban terdengar samar-samar. Saat warga menghampirinya, korban sudah meninggal.” (CK8/D3)

Terlibat Pencurian Motor, Siswa SMA Dibekuk n LAMPUNG POST/M. RIDWAN ANAS

TAMBAHAN ALAT BERAT. Kepala Dinas PU Mesuji Huminsa Lubis menunjukkan ekskavator milik Kabupaten Mesuji yang baru, Selasa (26/8). Dengan tambahan tiga ekskavator, satu di antaranya long arm yang khusus digunakan di wilayah rawa dan perairan, Kabupaten Mesuji total sudah memiliki 10 alat berat.

KOTABUMI (16.58 WIB)

Pemilik Senpi Rakitan Dituntut 5 Tahun KEJAKSAAN Negeri (Kejari) Kotabumi, Lampung Utara, menuntut 5 tahun penjara terdakwa Asrip (29), warga Talangbojong Barat, Kota­ bumi, karena kasus kepemi­ likan senjata api (senpi) raki­ tan jenis revolver berikut empat butir peluru dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Kotabumi, Selasa (26/8), sekitar pukul 14.00. Terdakawa terbukti melang­ gar Pasal 1 Ayat (1) UU Darurat tahun 1951 tentang Kepemi­ likan Senjata Api tanpa Izin. Hal itu diketahui dalam sidang tuntutan yang dibacakan Jaksa Agus Sukandar selaku jaksa Kejari Kotabumi di kantor PN Kotabumi, Lampung Utara, kemarin. Sidang tuntutan diketuai Majelis Hakim Indara Lesmana dengan anggota Deka dan Mashardi, serta Kai­ sar selaku panitera. Dalam tuntutannya, Jaksa Agus menyatakan hal yang m e m b e r at k a n te r d a k wa perbuatannya meresahkan masyarakat, membahaya­ kan orang lain, serta dalam memberikan keterangan di

persidangan berbelit-belit. Selain itu, tersangka pernah menjalani hukuman selama 2 tahun pada 2006 karena kasus pencurian sepeda mo­ tor. Hal yang meringankan, terdakwa sopan selama per­ sidangan dan mengakui per­ buatan atas kepemilikan senjata api (senpi) berikut empat butir peluru tanpa izin tersebut. Terungkap dalam dak­ waan, awalnya tersangka diketahui masyarakat kerap membawa senjata api (senpi) rakitan yang diselipkan di pinggang dan sering dipakai mengacam dan menakuti warga. Mengetahui hal itu, petugas langsung menangkap tersangka, sedangkan senpi rakitan miliknya disimpan dalam keranjang bambu di dapur rumahnya. Kedapatan memiliki sen­ jata api berikut empat butir peluru, tersangka langsung diamankan ke Mapolsek Ko­ tabumi guna mempertang­ gungjawabkan perbuatan­ nya. (HAR/D3)

Pemkot Metro Antisipasi Perkembangan ISIS Paham ISIS bertentangan dengan ideologi Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Agus Chandra

W

ALI Kota Lukman Hakim meminta Fo rko p i m d a s e ­ tempat secepatnya membuat kesepakatan bersama seluruh elemen masyarakat untuk menolak keberadaan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di daerahnya. “Memang sosialisasinya baru dilakukan sekarang, tetapi se­ cepatnya saya meminta unsur Forkopimda membuat kese­ pakatan dengan semua elemen masyarakat untuk menolak ISIS di Metro ini,” ujarnya, pada sosialisasi pencegahan penyebarluasan paham dan ideologi ISIS di aula pemkot setempat, Selasa (26/8). Lukman menekankan agar terus dilakukan penggalian informasi terkait aktivitas

ISIS guna menghindari pa­ ham tersebut berkembang di Kota Metro. Ia juga meminta Forkopimda terus berkoordi­ nasi dengan semua elemen dan organisasi. “Saya harap semua hasil pemantauan kodim dan polres terkait pergerakan ISIS di Kota Metro bisa dilaporkan per bulan kepada Pemkot Metro, sehingga bisa dilakukan pence­ gahan dini terhadap paham ini,” kata dia. Pada kesempatan itu, Dan­ dim 0411/Lamteng Letkol Czi. Hari Darmica menyam­ paikan beberapa kerawanan yang bisa disebabkan ISIS, di antaranya dapat mempro­ vokasi, memecah belah bang­ sa, serta berpotensi merusak persatuan dan kedaulatan bangsa. Menurut dia, paham ISIS bertentangan dengan ideologi Pancasila dan Negara

Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dandim menambahkan untuk mengantisipasi ISIS di Indonesia, khususnya di Provinsi Lampung, di antaran­ ya dengan memberikan pen­ jelasan kepada masyarakat melalui tokoh-tokoh agama tentang bahaya ISIS serta me­ monitor mantan narapidana dan kelompok Islam eksk­ lusif di Lampung agar tidak melakukan kegiatan baiat pendukung ISIS. Kemudian, menggelar disku­ si-diskusi publik yang bekerja sama para pakar/ahli untuk memberikan pencerahan ke­ pada masyarakat, termasuk melakukan pencermatan terh­ adap kepergian WNI ke daerah konflik di Timur Tengah, dan aparat hukum secara tegas harus memproses hukum terhadap pihak-pihak yang melanggar larangan penye­ barluasan paham dan ideologi ISIS di Indonesia, khususnya Lampung. (D3)

aguschandra@lampungpost.co.id

GUNUNGSUGIH (14.58 WIB)

Pelaku Curas di Bumiratu Nuban Dibekuk JAJARAN Satreskrim Polres Lampung Tengah membekuk salah seorang pelaku pencurian dengan kekerasan (curas), Hen­ dri (21), yang biasa beroperasi di seputaran Sukajawa, Wates, Bekri, dan Bumiratu Nuban, Lampung Tengah. Rencananya, Polres terus memburu anggota komplotan lainnya yang mere­ sahkan masyarakat. K a s a t Re s k r i m P o l r e s Lamteng AKP Harto Agung Cahyono, Selasa (26/8), me­ ngatakan tersangka Hendri (21), warga Bumiratu Nuban, tidak hanya membegal sepeda motor, tetapi juga diduga melakukan serangkaian keja­ hatan lain, seperti pemerasan. Namun, kepada petugas, Hen­ dri mengaku hanya melaku­ kan aksinya empat kali, itu pun dengan modus berpurapura menjadi polisi. “Kami akan mengembang­ kan kasus ini karena infor­ masi yang diperoleh polisi dan pengakuan Hendri belum sinkron. Kami menduga dia melakukan kejahatan lebih dari yang diakuinya,” kata Harto, sembari mengimbau korban kejahatan tidak segan-

segan melaporkan kejadian yang menimpa mereka. Menurut Kasat Reskrim, Hendri tertangkap di per­ batasan Sukajawa, Lamteng, dengan Gunungsugih Baru, Pesawaran. Barang bukti yang disita dari tangan Hen­ dri berupa sepeda motor Suzuki Satria, ponsel, dan pisau garpu. “Hasil penyelidikan Polsek Gunungsugih, ada sejumlah pelaku lain yang menjadi re­ kan Hendri yang kini sedang diburu,” kata Harto, didam­ pingi Pjs. Kapolsek Gunung­ sugih AKP Yuliansyah. Hendri kini terancam hu­ kuman lebih dari 10 tahun penjara karena kejahatan berupa pencurian dengan kekerasan dan kepemilikan senjata tajam. Kepada awak media, Hendri mengaku tidak pernah mengancam atau melukai korban-korbannya. Selama lebih dari tiga tahun sebelumnya Hendri bekerja jual beli minyak di Padang, Sumatera Barat. Baru-baru ini dia melakukan aksi ke­ jahatan karena terpengaruh teman-temannya. (WAH/D3)

n LAMPUNG POST/ARIPSAH

BERI PENGARAHAN. Komandan Kodim 0422/Lambar Letkol Inf. Slamet Riadi memberikan pengarahan dalam acara pendayagunaan babinsa untuk melakukan pembinaan dan pendekatan diri TNI dengan masyarakat. Acara digelar di Koramil Belalau yang ditunjuk menjadi koramil percontohan di wilayah Kodim 0422/Lampung Barat, Selasa (26/8).

POLRES Lampung Utara menangkap satu tersangka pelaku pencurian sepeda motor dan tiga tersangka penadah di lokasi yang berbeda, Selasa (26/8). Tersangka pencuri berinisial IA (16) diketahui seorang pelajar SMA yang juga warga Kelura­ han Sribasuki, Kotabumi. Sementara tiga tersangka penadah, yaitu Santori (25) dan Sarmin (38), keduanya warga Kubuhitu, Kecamatan Sungkai Barat, serta Adi Candra (22), warga Desa Sinargalih, Sungkai Selatan. Menurut Kasat Reskrim Polres Lampung Utara AKP Bu­ nyamin, di ruangan kerjanya, Selasa (26/8), tersangka AI (16) ditangkap warga saat mencuri sepeda motor milik Munari (50), warga Bumiraya, Abung Selatan, yang tengah di parkir di halaman rumah warga saat korban sedang menonton acara hiburan 17 Agustus, Senin (25/8), sekitar pukul 22.30. Tersangka tertangkap tangan sedang menuntun sepeda mo­ tor milik korban yang hendak dibawa kabur bersama tiga rekanya yang berhasil lolos dan kini masuk daftar pencarian orang (DPO). Dari pengakuan tersangka AI, petugas kemudian membekuk tiga tersangka penadah. “Kini kami masih mengembangkan kasus pencurian yang dilakukan tersangka AI bersama tiga re­ kannya yang berinisial A, D, dan H, kini masuk DPO,” ujarnya. Selain mengamankan para tersangka, petugas menyita barang bukti dua sepeda motor curian, Yamaha Jupiter MX BE-3721 –AU, dan Honda Karisma BE-6659-JD. (HAR/D3)

LIWA (14.42 WIB)

Koramil Belalau Jadi Percontohan KOMANDO Rayon Militer (Koramil) Belalau ditunjuk menjadi koramil percon­ tohan dari tujuh koramil yang ada di bawah wilayah teritorial Komando Distrik Militer (Kodim) 0422/Lam­ pung Barat. Penunjukan itu diharapkan menjadi momen­ tum pendayagunaan babinsa untuk melakukan pembinaan dan pendekatan diri TNI den­ gan masyarakat. Komandan Kodim (Dan­ dim) 0422/Lambar Letkol Inf. Slamet Riadi, Selasa (26/8), mengatakan koramil model merupakan program TNI Angkatan Darat dalam rangka membentuk koramil percon­ tohan di setiap wilayah teri­ torial masing-masing kodim. “Di bawah Kodim 0422/ Lambar ada tujuh koramil yang tersebar di Kabupaten Lambar dan Pesisir Barat, dan yang dijadikan koramil model itu Koramil Belalau,” kata Dandim. Pada kegiatan pendayagu­ naan babinsa yang diikuti sekitar 100 personel dan di­ pusatkan di koramil model, kata Dandim, pihaknya terus

berupaya mengedepankan pe­ mahaman terhadap babinsa dalam melakukan pendeka­ tan kepada masyarakat seh­ ingga TNI lebih dicintai. “TNI ini bagian dari masyarakat, tanpa dukungan masyarakat TNI bukanlah apa-apa, kami terus berupaya mendekatkan diri dan berbaur dengan warga,” ujar dia. Selain itu, kata Dandim, hal terpenting dalam kegiatan tersebut ialah bagaimana mengingatkan kembali ang­ gota TNI tentang tata cara melaksanakan kemampuan teritorial, meliputi temu ce­ pat lapor cepat, kemampuan komunikasi sosial, kemam­ puan penguasaan wilayah, dan manajemen teritorial. Dari situ, akan mengerucut pada tiga metode pembinaan teritorial, di antaranya bakti TNI, pembinaan perlawanan wilayah, dan pembinaan ko­ munikasi sosial. “Output-nya bagaimana ada kesamaan antara TNI dan masyarakat untuk berkomit­ men menjaga keutuhan NKRI dari berbagai ancaman,” ujar Slamet Riadi. (RIP/D3)

GUNUNGSUGIH (15.33 WIB)

SK Penonaktifan Kakam Poncowati Raib MESKI Pemkab Lampung Te­n gah memastikan surat penonaktifan Kepala Kam­ pung (Kakam) Poncowati, Bilal Muhadi, hingga kini keberadaan surat itu tidak tentu rimbanya. Diduga ada oknum pejabat yang melin­ dungi kakam tersebut. Sederet dugaan kesalahan Kakam Bilal Muhadi terkait penyalahgunaan wewenang atas tanah kampung, baik berupa jual beli menjadi hak milik maupun jual-beli hak guna usaha, membuat

Bupati Lamteng Ahmad Pai­ rin gerah dan memutuskan menandatangani surat pe­ nonaktifannya. Terlebih, status Bilal yang kini menjadi tersangka kasus jual-beli tanah kampung dan kasusnya telah sampai ke kejaksaan. Namun, hingga kini surat penonaktifan itu tidak tentu rimbanya sehingga muncul dugaan adanya oknum pejabat yang menahan surat itu guna melindungi Bilal. Sekkab Lamteng Ady Erlan­ syah, Selasa (26/8), memastikan

Bupati dan dirinya sudah me­ nandatangani SK penonaktifan Bilal beberapa hari setelah Idulfitri 2014. Seharusnya, su­ rat itu sudah sampai di Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) Poncowati, melalui ca­ mat Terbanggibesar, BPM, PK Lamteng, serta Inspektorat Lamteng. Ady menilai aneh jika surat tersebut belum sampai ke BPK karena sudah sejak lama surat itu selesai dan dikirim sesuai dengan prosedur dan struktur pemerintahan. “Kalau belum

sampai, itu aneh. Coba cek ke Inspektorat. Itu surat Bupati, harusnya mereka bekerja lebih cepat,” kata Sekkab. Sementara itu, Wakil Bupati Mustafa mengaku terkejut su­ rat penonaktifan Kakam Pon­ cowati belum sampai ke BPK. “Saya akan cek. Itu harusnya cepat sampai sehingga perso­ alan di Poncowati bisa segera selesai,” ujarnya. Hingga berita ini naik cetak, Ketua BPK Kampung Ponco­ wati Joko S. mengaku belum menerima SK penonaktifan

kakam. Dia berharap jika memang surat itu sudah ke­ luar agar tidak ditahan-tahan oknum pejabat tertentu yang ingin melindungi kakam itu. Joko mengaku pihaknya telah berkirim surat kepada camat Terbanggibesar dengan No. BPK/002/Pcwt-VIII/2014 tanggal 4 Agustus 2014 tentang Permintaan agar Memfasili­ tasi Pengembalian Aset Tanah Kampung. “Jangan ditahantahan dong kalau sudah ada. Ini semua agar persoalan cepat selesai.” (WAH/D3)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.