@lampostonline, @buraslampost
www.lampost.co
selasa, 5 agustus 2014
T E R U J I T E PERC AYA
facebook.com/lampungpost
PNS Mangkir akan Diberi Sanksi BEBERAPA kepala daerah di kabupaten/kota melakukan inspeksi mendadak (sidak) di satuan kerja pemda setempat, Senin (4/8). Para pimpinan daerah ini memantau tingkat kehadiran PNS dan tenaga honorer pada hari pertama usai libur Lebaran. Sidak yang dilakukan Peme rintah Provinsi Lampung tidak dihadiri Gubernur M. Ridho Ficardo karena ia menghadiri pernikahan anak Mendagri di Jakarta. Sidak dipimpin Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Lampung Rifki Wirawan. Menurut dia, Gubernur sudah membagi lima tim untuk melakukan sidak di lingkungan Pemprov. “Tingkat kehadiran 97%, selebihnya tidak masuk karena alasan sakit dan cuti, ada juga yang tanpa keterangan,” ujarnya usai sidak. Pemerintah Kota Metro menurunkan tiga tim, masingmasing dipimpin Wali Kota Metro Lukman Hakim, Sekretaris Kota Ishak, dan Asisten I Haru Nurdi. Lukman Hakim mengawali sidak ke sejumlah ruang satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Dilanjutkan ke Sekretariat Pemerintah Kota, Bappeda, Dinas Pendapatan Daerah, Kantor Lingkungan Hidup, kantor Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Tata Kota, Dinas Pekerjaan Umum, serta Dinas Pendidikan, Kebudayaan, dan Pariwisata. Ishak menyatakan bagi para pegawai yang tidak masuk tanpa keterangan akan diberikan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku. “Kami akan memberikan teguran kepada pegawai yang tidak masuk,” kata dia. Sementara itu, Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. memulai sidak di Dinas Tata Kota, Humas, Dinas Pendapatan, Bagian Perlengkapan, dan Bagian Umum. Bahkan, Herman melanjutkan pemantauan kehadiran pegawai di tingkat Kecamatan Enggal, Dinas Pendidikan, dan lainnya. “Alhamdulillah tingkat keha diran PNS mencapai 99 persen,” kata dia. (CK6/TOR/CAN/K1)
n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN
SIDAK PNS. Polisi Pamong Praja Provinsi Lampung memeriksa absensi pegawai negeri sipil (PNS) di DPRD Lampung, Senin (4/8). Inspeksi mendadak (sidak) tersebut bertujuan memantau sejauh mana kehadiran dan kinerja PNS usai libur Lebaran.
Lampung Potensi ISIS ISIS bisa saja diterima kelompok tertentu di Lampung. Namun, hal itu bertentangan dengan Pancasila dan polisi bisa langsung bertindak. Eka Setiawan
K
EBERADAAN paham Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) berpotensi berkembang di Lampung dan menjadi organisasi radikal jika dibiarkan. Karena itu, semua unsur dan tokoh masyarakat harus waspada dan menjaga agar daerahnya tidak terpropaganda ajakan Negara Islam Irak dan Suriah ini. Ketua Komisi I DPRD Provinsi Lampung Ismet Roni, Senin (4/8), mengatakan semua pihak diimbau agar tidak terjebak propaganda ISIS meski belum ditemukan masuk ke Lampung. “Jika ada hal-hal mencurigakan di tengah masyarakat, segera lapor aparat keamanan dan tokoh masyarakat setempat,” kata dia. Senada dikatakan Rektor IAIN Raden Intan Lampung
mah Transisi, Jokowi mengatakan Rini dipilih karena sederet pengalamannya di bidang pemerintahan maupun swasta. “Bu Rini punya pengalaman di swasta dan pemerintahan. Ini penting. Sebab, dia menggabungkan kecepatan di swasta dan pentingnya regulasi di pemerintahan,” ujarnya. Jokowi menyatakan diri
Arus Mudik dan Arus Balik 2014
3.171 723 1.126 4.066
i TAHUN XXXIX
Terbit Sejak 1974
Rp3.000
Rembuk Pekon Tangkal ISIS
Kasus Kecelakaan Lalu Lintas Selama
2013
No. 13217
TA JUK
yang juga Mustasyar PW Nahdlatul Ulama (NU) Lampung M. Mukri. Menurutnya, paham ISIS bisa saja diterima kelompok tertentu di Indonesia atau di Lampung. Namun, kelompok tersebut bagian Islam radikal yang cenderung menggunakan cara-cara kekerasan dalam mencapai tujuannya. Mereka mengatasnamakan Islam, padahal hanya demi tujuan kelompok tertentu. “Polisi bisa langsung bertindak terhadap kelompok radikal yang mengakui atau satu paham dengan ideologi ISIS,” kata Mukri, saat dihubungi Lampung Post, Senin (4/8) malam. Menurutnya, organisasi Islam mainstream seperti Muhammadiyah dan NU tidak mengakui dan tidak menerima pemikiran ISIS. “Islam di Indonesia adalah agama yang cinta damai dan rahmatan lil alamin.
Ideologi kekerasan yang dipakai ISIS tidak mungkin tumbuh di negeri ini,” ujar Mukri. Akademisi hukum tata negara Universitas Lampung, Rudy, juga mengatakan masyarakat harus diingatkan bahwa Indonesia didirikan bukan sebagai negara Islam, sedangkan propaganda yang dibuat ISIS ingin mendirikan negara Islam.
Pemerintah Lamban Pengamat Timur Tengah, Zuhairi Misrawi, menekankan pemerintah harus bergerak cepat terkait keberadaan paham ISIS. Hal itu dilakukan agar ISIS tidak menggerus ideologi Pancasila. Ia menilai pemerintah lamban dalam menanggapi keberadaan ISIS yang sudah sangat mengkhawatirkan. Zuhairi mendesak pemerin-
Kasus Kecelakaan Penurunan 18,2%
Meninggal Penurunan 17,29%
Luka berat Penurunan 21,23%
Luka ringan Penurunan 19,58%
2014
2.595 598 831 3.270
Sumber: Laporan Posko Lebaran Sehat Ditjen PP dan PL Kemenkes hingga H+5 Idulfitri
nya yang langsung menunjuk kelimanya untuk ke Rumah Transisi. Namun, Jokowi enggan berkomentar saat ditanya apakah tim ini bakal menjadi tulang punggungnya di kabinetnya nanti. “Saat ini tim fokus bekerja mempersiapkan hal-hal strategis dan transisi pemerintahan.” Pada bagian lain, Ketua Tim
tah segera mengambil langkahlangkah tegas seperti penegakan hukum. Sebelumnya, Kapolda Lampung Brigjen Heru Winarko mengatakan hingga saat ini belum terdeteksi keberadaan ISIS di Lampung. “Namun, kami terus memantau sebagai bentuk kewaspadaan masuknya ajaran ini ke Lampung,” kata Heru, Minggu (3/8). Pengamat tindak pidana terorisme, Al Chaidar, memaparkan pada 2013 ada 56 orang Indonesia yang masuk ISIS setelah menjalankan ibadah haji atau umrah di Arab Saudi. Sekitar 16 orang telah kembali ke Indonesia dan mulai melakukan rekrutmen di daerah asal, yaitu Jawa, Aceh, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Medan, Lampung, Riau, dan Madura. (PAD/MI/R6)
KONSTITUSI secara tegas menugaskan negara melindungi segenap rakyat Indonesia. Itu artinya, negara berkewajiban menghadirkan rasa aman bagi rakyat. Namun, akhir-akhir ini rasa aman rakyat terguncang oleh kemunculan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). ISIS mulai menanamkan pengaruh di sejumlah daerah di Indonesia. Ada deklarasi pendirian ISIS di Surakarta, Bima, dan sejumlah wilayah n DP. RAHARJO lain. ISIS diduga mengggunakan legitimasi agama untuk mengabsahkan tindak kekerasan. Ada pula video berisi ajakan sekelompok warga Indonesia untuk bergabung ke ISIS yang beredar di situs Youtube, 22 Juli 2014. Dalam video berdurasi 8 menit berjudul Join the Ranks, seseorang yang menyebut diri Abu Muhammad al-Indonesi meminta warga Indonesia mendukung perjuangan ISIS menjadi khilafah dunia. Tidak hanya itu. Kalangan pengamat intelijen menduga pentolan ISIS saat ini mulai melakukan rekrutmen di sejumlah daerah, termasuk Lampung. Kapolda Lampung Brigadir Jenderal Heru Winarko memastikan Lampung aman dari ge rakan radikal ISIS. Namun, pihak kepolisian tetap melakukan deteksi dini agar gerakan ISIS tidak menyebar di Lampung. Menangkal gerakan radikal ISIS bukan cuma tugas kepolisian. Pemerintah Provinsi Lampung dan pemerintah kabupaten/kota mestinya ikut bertanggung jawab dengan melibatkan tokoh agama. Forum rembuk pekon yang digagas kepala Polda Lampung, yang selama ini berhasil mencegah sekaligus mengatasi potensi konflik, bisa dioptimalkan untuk mencegah kehadiran gerakan radikal ISIS masuk ke kampung-kampung di Lampung. Keberadaan forum rembuk pekon paling ideal mencegah gerakan radikal karena forum itu beranggotakan kepala pekon, ketua adat, tokoh pemuda dan agama, badan pembinaan desa dari unsur TNI, serta badan pembinaan keamanan dan ketertiban masyarakat dari unsur Polri. Jika forum rembuk pekon dilibatkan langsung menangkal gerakan radikal ISIS, pada saatnya penolakan terhadap ISIS menjadi gerakan rakyat Lampung. Gerakan itu tentu sejalan dengan instruksi Presiden Susilo Bambang Yu dhoyono di Jakarta, kemarin. Presiden menginstruksikan jajaran di bawahnya untuk berupaya maksimal dalam mencegah penyebaran paham ISIS. Presiden juga memerintahkan Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring untuk memblokir semua akses informasi dari media sosial yang menyebarkan paham ISIS. Langkah yang ditempuh Presiden Yudhoyono sudah benar. Indonesia tidak boleh menjadi tempat persemaian paham ISIS yang dianggap bertentangan dengan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika. Jauh lebih penting lagi ialah presiden harus memastikan instruksinya segera dilaksanakan. Sebab, hingga sore kemarin masih ada tayangan video di Youtube yang berisi sekelompok warga Indonesia di ISIS yang meminta kaum muslim di Indonesia untuk bergabung dengan kelompok mereka. Tidak kalah pentingnya ialah memberantas radikalisme yang berakar pada faktor ketidakadilan dan kesenjangan ekonomi. Pembangunan ekonomi yang berkeadilan di Lampung menjadi domain pemerintah daerah. Pemerintah daerah bisa menjelaskan segala hal terkait keadilan dan pemerataan pembangunan ekonomi dalam forum rembuk pekon. n
ekasetiawan@lampungpost.
oasis Lorde Kurator Soundtrack Hunger Games... Hlm. 16
Jokowi Tunjuk 5 Personel Tim Transisi CALON presiden terpilih, Jokowi Widodo (Jokowi), menunjuk lima personel tim yang menge lola Rumah Transisi. Rini Mariani Soemarno ditunjuk sebagai kepala staf Rumah Transisi yang dibantu empat deputi, yakni Andi Widjajanto, Hasto Kristiyanto, Anies Baswedan, dan Akbar Faizal. Ditemui saat peresmian Ru-
24 Hal.
Kampanye Jokowi JK, Tjahjo Kumolo, mengatakan tim transisi hanya menyusun konsep skala prioritas kerja, baik itu skala menengah maupun panjang. Dia menjelaskan tim transisi bertujuan supaya setelah pelantikan presiden dan wakil presiden kabinet langsung kerja. “Saya pahami Jokowi dan JK ingin mem-
Personel Rumah Transisi Kepala Staf
Rini Mariani Sumarno Deputi
Andi Widjajanto Hasto Kristiyanto Anies Baswedan Akbar Faizal bangun pemerintahan presidensial yang efektif efisien dengan membentuk kabinet profesional,” ujarnya. (MI/U1)
Tekan Kecelakaan Mudik PR Kemenhub MESKIPUN angka kecelakaan dengan sepeda motor. kami akan selesaikan itu karena musim mudik tahun ini turun “Evaluasi saya sampai H+5 setiap tahun hal ini jadi pembadibandingkan tahun sebelum- dan H+6 adalah kecelakaan hasan kami juga,” ujarnya. nya, Menteri Perhubungan yang masih terjadi meski upa Yang ketiga adalah meningE.E. Mangindaan meminta ya untuk menurunkan itu katkan animo masyarakat untuk kecelakaan di jalur mudik ini sudah optimal. Itu adalah PR menggunakan kapal laut sebatetap menjadi perhatian pada besarnya,” kata Mangindaan gai moda transportasi mudik. usai acara halalbihalal di Ja- Jadi, bagi Mangindaan, dua hal tahun mendatang. 2013 2014 Pebenar-benar ditekan yang harus karta, Senin (4/8). E.E. Mangindaan menga-Kasus kan adalah Catatan kedua adalah segera 2.595 takan setidaknya ada tiga halKecelakaan 3.171 18 pembangunan teroyang harus diperhatikan agar membangun jalan layang atau wongan dan jalan layang untuk Meninggal 723 59 arus mudik Lebaran tahun terowongan (underpass) untuk menghindari perlintasan kereta menghindari perlintasan sebi- api depat berjalan lebih baik danLuka berat 1.126 831sebidang 21 dan mendorong lancar. Pertama, pemudik dang kereta api dengan jalan animo masyarakat untuk mudik Luka ringan 4.066 3.270 19 sepeda motor didorong meng- raya. “Kalau kami (Kemenhub) menggunakan kapal laut. Menurut dia, rencana-rendiizinkan, kami akan bangun gunakan moda transportasi-------------------------------------------------kereta api yang lebih aman flyover dan underpass kereta cana pembangunan tersebut mengingat korban kecelakaan api itu. Tapi ini kan ada Kemen- harus segera direalisasikan terbanyak adalah pemudik terian PU. Kalau ada anggaran mulai 2015. (MI/BOY/R6)
Bayi Prematur dan Matematika BAYI yang terlahir prematur tidak menunjukkan defisit keterampilan tertentu dalam bidang aritmatika. Penelitian dari Ruhr-University Bochum, Jerman, menunjukkan anak-anak yang lahir prematur tidak lebih buruk pada matematika daripada anakanak dari kehamilan biasa. Untuk penelitian ini, semua anak menyelesaikan serangkai an tes keterampilan kognitif dan akademis pada waktu yang berbeda dan orang tua mereka diwawancarai perinci. Analisis menunjukkan bayi prematur sering memiliki defisit kognitif pada usia lanjut sehingga menghadapi masalah-masalah khusus dalam memecahkan tugas-tugas kompleks. Namun, psikolog perkembangan Bochum Julia Jaekel seperti dipublikasikan Xinhua, Jumat (1/8) lalu, menyatakan defisit matematika tertentu pada bayi prematur tidak dapat dibuktikan. (R6)