LIONMAG MEI 2018

Page 1

TIDAK DIBAWA PULANG




Contents

Mei 2018 128.13

16.

Contents

16

Traveling Pulau Kei

22

44.

Travel Sketch Balikpapan

26

Traveling Morotai

30

Traveling Semarang

54. 36

Special Kuliner Timur Tengah

44

Automotive Ford

50

Destination Rumah Al Qur’an

26.

54

Destination Chinatown Bandung


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

3


Contents

64.

Regular

Lion Air Section

10

72

News Around

Info

14

74

Leisure

Aircraft Fleet

62

75

Hot Stuff

Welcome Aboard

70

76

Route Map

Postcard

86. Michael Waleleng

Pria yang akrab dipanggil Kellet ini, menemukan kecintaannya pada laut pada tahun 2005 ketika ia pertama kali belajar scuba diving di tanah kelahirannya, Sulawesi Utara. Sejak itu, ia tak bisa berhenti. Hobinya ini telah membawanya ke jenjang karir yang lebih serius di dunia selam sebagai PADI Master Scuba Diver Trainer dan Underwater Photography. Michael tinggal di Manado bersama istri dan Khalessy, anak perempuannya. Pada kesempatan ini Michael mengajak pembaca menyelam di antara hiu dan bangkai pesawat tempur perang di Morotai, Maluku Utara.

78

14.

KidZone

86

Lady in The Air

Contributors Paul I. Zacharia

Paul I. Zacharia, Penggemar foto dan traveling ini juga sering menjadi juri lomba foto lokal dan nasional. Ia kerap menulis di media nasional. Dalam edisi kali ini Paul mengajak pembaca untuk mengunjungi Chinatown di Kota Bandung. Di kawasan ini dihadirkan replika dari periode-periode bersejarah ‘’Kota Kembang’’ pada masa lalu.



Cockpit’s Note

Selamat Memasuki Bulan Suci Ramadhan Penumpang yang budiman, Kami keluarga besar Lion Air Group mengucapkan “Selamat Memasuki Bulan Suci Ramadhan” kepada seluruh umat Islam di Indonesia. Kiranya Tuhan Yang Maha Esa memberikan berkah dan kekuatan kepada kita semua selama menjalankan ibadah puasa ini. Seperti tahun-tahun sebelumnya, menjelang lebaran terjadi lonjakan jumlah penumpang ke seluruh wilayah Indonesia. Ada baiknya kita mempersiapkan rencana perjalanan mudik jauh-jauh hari sebelumnya. Selama bulan Ramadhan dan lebaran, penerbangan Lion Air Group tetap berjalan normal dan berusaha mengantar penumpang sekalian untuk bersilaturahmi di saat lebaran nanti. Segala persiapan telah kami lakukan guna menghadapi lonjakan penumpang tersebut. Mulai dari penambahan jumlah armada pesawat maupun jadwal penerbangan. Dalam hal penambahan pesawat, Lion Air Group baru saja menandatangani pembelian 50 pesawat Boeing seri 737 MAX 10. Lion Air Group menjadi pemesan pesawat tipe Boeing 737 MAX 10 terbesar di dunia. Selain itu juga Lion Air Group sudah akan kembali melakukan pemesanan pesawat jenis Boeing Dreamliner 787 seri 10. Pesawat berbadan besar ini dipesan 3 unit untuk memenuhi kebutuhan ekspansi bisnis seluruh maskapai naungannya. Semua upaya terbaik kami lakukan demi mencapai pelayanan penerbangan yang dapat membuat penumpang sekalian merasa nyaman terbang bersama kami. Terimakasih atas kepercayaan penumpang sekalian terbang bersama Lion Air. Selamat menikmati penerbangan Anda. Salam,

President Director Rudy Lumingkewas Director of Safety & Security Capt. Eduard Kallisto Pardede Director of Operation Capt. Zwingly Silalahi Director of Technics Beni Purnama Director of Commerce Achmad Hasan Director of General Affairs & Finance Edward Sirait General Manager Service Ari Azhari

Publisher & Editor In Chief Makhfud Sappe Editor Ristiyono, Faisyal, Riman Saputra N, Dody Wiraseto, Priyanto Sismadi Marketing Fransiska Ririn Tri Astuti, Sahman Ahmad Tjambolong, Fernandito Haka (Bali) Art Director Gerald Manuel Illustrator & Designer Richard Archie F. Mandagie, M. Saleh Hanif Finance & Administration Ade Kristanti, M. Zaky, M. Solichin

Rudy Lumingkewas President Director Lion Air

Advertising Hotline Lionmag: 0821 10 88 22 00 Fax.: +62 (21) 3151668 Email: edlionmag@gmail.com

Issn: 1979-4185

Beragam informasi tentang dunia traveling dan lifestyle di Lionmag ini bisa dibaca di www.lionmag.net www.lionmag.net LIONMAG INFLIGHT MAG

6

LIONMAG MEI 2018

www.issuu.com/lionmagazine


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

7


FOTO: DODY WIRASETO

EDITOR’S NOTE Aksi loncatan anak-anak dari tebing Gua Hawang di Pulau Kei Kecil, Maluku Tenggara Barat membuka lembar perjalanan kita pada edisi ini. Gua ini memang sudah cukup terkenal sebagai salah satu destinasi wajib di Kei Kecil. Gua dengan stalaktit dan stalagmit yang besar dengan air biru tosca yang jernih. Dari Maluku, kita lanjutkan perjalanan ke Balikpapan. Beberapa spot wisata di daerah ini seperti Pantai Manggar Segara Sari, Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera), penangkaran buaya Teritip, dan Bukit Bangkirai kami abadikan dalam sketsa. Beberapa bangunan dan candi yang berada di Semarang dan sekitarnya menjadi tujuan berikutnya dalam perjalanan wisata religi. Sebut saja Masjid Agung Jawa Tengah, Kelenteng Agung Sam Poo Kong, Gereja Blenduk, Candi Gedong Songo, dan Goa Maria Kerep Ambarawa. Masih dalam perjalanan religi, kita beralih ke Kota Palembang dengan mengunjungi Rumah Al Quran raksasa. Pada edisi ini, Tri Suswati – istri Kapolri Jendral (Pol) Muhammad Tito Karnavian – mengajak kita menyelam diantara hiu dan bangkai pesawat tempur di perairan Morotai. Sebuah pengalaman yang mendebarkan dan memesona.

Perjalanan kita lanjutkan sambil menjajal kemampuan mobil penuh tenaga Ford Mustang Bullitt sambil menikmati kuliner khas Timur Tengah. Berbagai menu kuliner dari negeri Arab ini dapat menjadi alternatif saat berbuka puasa bersama. Puas menikmati kelezatan masakan khas Timur Tengah, kita menuju Bandung. Museum Chinatown Bandung sangat menarik untuk dikunjungi. Berbagai informasi sejarah perkembangan etnis Tionghoa di Bandung dapat kita temukan di museum ini. Senyum Baiq Rissa Fitria Rinjani, pramugari Lion Air asal Kota Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat menutup perjalanan kita kali ini sambil menyeruput secangkir kopi. Masih banyak informasi menarik dan terkini dalam edisi kali ini yang kami berikan untuk menemani perjalanan Anda selama berada di pesawat Lion Air.

Makhfud Sappe



LION AIR GROUP NEWS Lion Air Group akan Beli Boeing 787 Dreamliner

Batik Air Raih OTP Tertinggi Lagi Batik Air kembali mendapatkan peringkat teratas dalam ketepatan waktu penerbangan (On Time Performance/OTP) di Asia Tenggara pada Maret 2018 versi lembaga riset Inggris OAG Flightview. Maskapai naungan Lion Air Group ini mengungguli maskapai lain di Tanah Air. Dalam laporan OAG Flightview Maret 2018, maskapai Batik Air menempatkan posisi pertama dengan OTP sebesar 90,3 persen dari 11.774 penerbangan dan pembatalan 0,1 persen. OTP Batik Air mengungguli maskapai Singapore Airlines dengan OTP 87,5 persen dari 7.384 penerbangan. Maskapai ini memiliki 0,1 persen pembatalan penerbangan selama sebulan.

Batik Air Buka Beberapa Rute Baru Maskapai Batik Air sukses membuka tiga rute baru pada 29 Maret 2018. Ketiga penerbangan itu, Cengkareng-Palangka Raya, Cengkareng-Tanjung Pandan, dan Surabaya-Denpasar. Ketiga penerbangan menggunakan pesawat jenis Airbus A320 CEO berkapasitas 156 penumpang, konfigurasi 144 kursi kelas ekonomi dan 12 kursi kelas bisnis. Seluruh penerbangan reguler berjadwal itu dilakukan sehari sekali untuk mengakomodasi kebutuhan mobilitas masyarakat sekitar dan pertumbuhan ekonomi daerah. Selain ketiga rute tersebut, sehari sebelumnya Batik Air juga resmi melayani rute Jakarta-Merauke mulai Rabu (28/3). Maskapai ini menjadi pertama dan satu-satunya yang melayani rute itu.

10

LIONMAG MEI 2018

Jika sebelumnya Lion Air Group telah menjadi pemesan pesawat tipe Boeing 737 MAX 10 terbesar di dunia dengan jumlah pesanan 50 unit, kali ini Lion Air Group sudah akan kembali melakukan pemesanan pesawat jenis Boeing Dreamliner 787 seri 10. Pesawat berbadan lebar ini dipesan 3 unit untuk memenuhi kebutuhan ekspansi bisnis seluruh maskapai naungannya. Pendiri Lion Air Group Rusdi Kirana mengatakan, pemesanan Boeing Dreamliner akan ditandai dengan perjanjian kerja sama antara Boeing dan Lion Air Group bulan ini. Menurut dia, pesawat berkapasitas hingga 355 kursi ini akan tiba tahun depan.

Wings Air Buka Rute Medan-Melaka Maskapai Wings Air kembali melebarkan sayapnya ke penjuru Indonesia dan internasional. Wings Air telah membuka rute Medan, Sumatera Utara menuju Melaka, Malaysia sejak 20 April 2018, yang dilakukan satu kali penerbangan dalam satu hari menggunakan pesawat tipe ATR 72-500/600 berkapasitas 72 penumpang. Operation Director of Wings Air Capt. Redi Irawan mengatakan penerbangan tanpa henti ini diharapkan memberikan nilai tambah kepada pelanggan, antara lain tarif tiket terjangkau, jarak lebih pendek, hemat waktu, menambah pengalaman bepergian dan semakin nyaman.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

11


NEWS AROUND HaKa Hotel Semarang

Alun Jazz Pinggir Pantai Ajang musik yang memadukan alunan jazz dan deburan ombak serta keindahan pantai bisa didapatkan di Banyuwangi Beach Jazz Festival. Tahun ini merupakan pergelaran ke-5 dari Jazz Pantai yang diselenggarakan di Pantai Boom Marina Banyuwangi. Jazz Pantai 2018 digelar 12 Mei 2018, dimeriahkan sejumlah musisi tersohor, di antaranya Jaz, Yura Yunita, dan Kla Project, Duo MC Vincent dan Desta. Selama Mei 2018, beragam festival digelar dalam rangkaian event ini.

Havaianas Brand 2018 Optik Melawai terus menghadirkan brand – brand terbaru untuk melengkapi portfolionya, sekaligus memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia yang semakin beragam. Satu dari beberapa brand terbaru tahun 2018 ini adalah Havaianas, brand asal Brazil yang sudah tidak asing dengan koleksi flip – flop warna warni berbahan karet.Senada dengan konsep flip–flopnya yang fun and relaxed, Havaianas mempersembahkan serangkaian koleksi sunglasses sangat pas untuk aksesoris dan gaya dalam penampilan kasual dan menjadi musthave items untuk travelling.

12

LIONMAG MEI 2018

Sasar Kalangan Bisnis Milenial

MBtech

Gelar Ajang Modif ikasi Motor MBtech Synthetic Leather kembali mengadakan kontes MBtech Riders – Riding with Style Awards (RWSA) 2018, 7 – 8 April 2018 di Museum Purna Bhakti Pertiwi, Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Acara ini bertepatan dengan gelaran Parjo (Pasar Jongkok Otomotif) 2018. Juara pertama diraih Dharmawan dengan motor Yamaha Fino bergaya Café Racer. Juara kedua diraih oleh Ridwan JB Max yang turun memakai Yamaha Nmax full airbrush Venom. Posisi ketiga digenggam oleh Akmal Rahman bersama Yamaha Nmax modif thailook.

Parador Hotel & Resorts bersama HK Realtindo, anak perusahaan PT Hutama Karya (Persero) membuka properti HaKa Hotel pertamanya di Semarang, tepatnya di bekas kantor wilayah Hutama Karya. HaKa Hotel Semarang terletak di Jalan Ahmad Yani 173 Kota Semarang menyasar pebisnis dan travelers. Terdapat 90 kamar terbagi Superior dan Deluxe. “Dari pemetaan demografi, mayoritas yang menginap di Semarang untuk urusan bisnis atau pekerjaan,” jelas Koentjoro, Direktur Utama PT HK Realtindo.

Solo Memiliki Convention Hall Bertaraf Internasional Bekas Pabrik Gula Colomadu di Kabupaten Karanganyar, Solo, Jawa Tengah, menjadi convention hall bertaraf internasional yang mampu menampung hingga 3.000 orang dengan nuansa heritage bernama De Tjolomadoe. Pemanfaatan kembali bekas PG Colomadu dilakukan oleh PT Sinergi Colomadu yang merupakan sinergi sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yakni PT Pembangunan Perumahan (PP) Persero Tbk, PT PP Properti Tbk, PT Taman Wisata Candi, PT Jasa Marga Properti dan PT Kereta Api Indonesia (Persero).


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

13


LEISURE

Aryaduta

Hadir di Pulau Dewata

Weekend Deals di Hotel Gran Mahakam Jadikan Hotel Gran Mahakam sebagai tempat melepas lelah dan penat Anda untuk menciptakan memori yang sempurna bersama keluarga tercinta. Dengan harga spesial yang Hotel Gran Mahakam tawarkan adalah Rp 1,350,000++/kamar/malam, sudah termasuk sarapan pagi di Le Gran Cafe untuk 2 orang serta 60 menit Mahakam Signature Massage untuk 2 orang. Tentunya program ini menguntungkan bagi para tamu yang menghabiskan akhir pekannya di Hotel Gran Mahakam. Selain itu, tamu juga mendapatkan 24 jam akses internet, minuman dan buah-buahan selamat datang, juga menikmati fasilitas lainnya yakni akses kolam renang yang berlokasi di lantai 6.

Kehadiran Hotel Aryaduta Bali di wilayah selatan Kuta Bali – semakin menyemarakan industri hospitaliti di kawasan Pulau Dewata. Membuat wisatawan semakin banyak pilihan untuk menginap. Kawasan Kuta dikenal sebagai destinasi favorit wisata keluarga dan bisa menjangkau area di dekatnya seperti Seminyak, Nusa Dua, dan Uluwatu. Hotel ini merupakan karya terbaru dari kelompok perhotelan terkemuka Aryaduta Hotels. Hotel baru ini memiliki 178 kamar dengan rancangan canggih, dan menjadikannya hotel terbesar di Kuta.

Akira Back

Tempat Tepat Menikmati Sushi dan Sashimi Modern Akira Back berlokasi di MD Place Penthouse Level 12, Jalan Setiabudi Selatan ini mengandalkan menumenu fusion modern. Untuk ragam sushi dan sashimi modern, Akira Back memiliki beberapa menu khas. Seperti pada menu sashimi, pilihannya adalah Akira’s Chirashi dan Sashimi Platter yang terdiri dari 6 Nigiri dan Rainbow Roll Pilihan. Tidak hanya itu, pilihan menu sushi yakni Krakatoa, “Half Baked”, dan Brother from Another Mother adalah rekomendasi yang wajib di coba.

14

LIONMAG MEI 2018

Sisterfields

Usung Konsep All Day Brunch Setelah sukses di Seminyak, Bali, Sisterfields melebarkan bisnisnya ke Jakarta. Sisterfields akan berbagi esensi budaya brunch ala Australia yang merupakan café ikonik dari Bali ini ke PIK Avenue Mall, Jakarta Utara. Sisterfields menyajikan makanan all-day brunch kontemporer dengan beragam pilihan smoothies, jus, kopi artisan, dan kue bernuansa rustic, tamu juga bisa menikmati pilihan cocktail, wine dan spirit. Beberapa menu andalannya antara lain Acai Berry Bowl, Smashed Avocado, dan Sisterfields Dirty Burger.


Experience the authentic Indonesian hospitality in Surabaya start from Rp 420.000 nett * Book your room at www.batiqa.com and type our promo code: ASLISURABAYA *terms and conditions apply

Jl. Darmokali No. 60, Surabaya. East Java. Indonesia reservation.surabaya@batiqa.com | T. +62 31 995 34000 | F. +62 31 995 35315 NOW OPEN: KARAWANG • CIREBON • JABABEKA • PALEMBANG • PEKANBARU • LAMPUNG • SURABAYA UPCOMING: JAKARTA • BOGOR

15

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR www.batiqa.com


Traveling Pulau Kei

Menebus Mimpi di Pulau Kei Teks & Foto Dody Wiraseto

Gua Hawang dengan air yang jernih serta stalaktit yang dominan. LIONMAG MEI 2018 16


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

17


A

da banyak alasan mengapa Pulau Kei selalu menjadi destinasi impian saya selama ini. Dari beragam data yang dikumpulkan lewat media sosial, akhirnya ditarik sebuah kesimpulan tentang pulau ini, “Lengkap�. Pulau yang terletak di Maluku Tenggara Barat, Provinsi Maluku ini memiliki bentang alam ikonik, kuliner unik, budaya, dan religi yang kuat. Akses menuju Pulau Kei saat ini memang kian terbuka. Bandara Karel Sadsuidtubun di Kota Langgur, yang menjadi pintu masuk menuju pulau eksotik ini sudah mampu dilintasi pesawat berbadan besar. Pulau Kei terbagi menjadi dua bagian yakni Kei Besar dan Kei Kecil. Kedua pulau ini memiliki ciri khas sendiri-sendiri. Kei Besar banyak air terjun. Pemandangannya kombinasi pantai,

18

LIONMAG MEI 2018

gunung, dan masuk Garis Wallace. Hal ini menyebabkan Kei Besar memiliki banyak burung endemis. Terdapat sekitar 173 endemis sehingga menarik wisatawan minat khusus dari grup pecinta burung yang ingin melakukan bird watching. Sedangkan Kei Kecil, didominasi oleh pantai-pantai eksotik dengan pasir putih yang halus. Kesempatan pertama mengunjungi Pulau Kei saya fokuskan di Kei Kecil. Selain karena akses yang sudah lebih bagus, pesona Kei Kecil adalah yang paling banyak saya temui di media sosial. Sayangnya, perjalanan kali ini sempat terkendala oleh hujan, sehingga hari pertama lebih banyak dihabiskan di sekitar penginapan. Sembari berdoa cuaca esok lebih baik, saya memilih beristirahat setelah menempuh perjalanan panjang Jakarta-Ambon-Langgur.

Menyambut Pagi di Ohoi Disuk Jarum jam masih menunjukkan pukul 04:00 pagi di pusat kota Langgur. Mengintip sejenak dari balik jendela, bintang-bintang bersinar terang, pertanda cuaca sedang bagus. Tujuan pertama saya langsung ke Ohoi Disuk. Salah satu lokasi menikmati matahari terbit di Langgur. Dari pusat kota menuju Ohoi Disuk membutuhkan waktu sekitar 45 menit dengan kontur jalan yang sudah beraspal mulus. Ohoi Disuk bukanlah pantai berpasir putih panjang. Ohoi yang artinya kampung dan Disuk merujuk pada lokasinya yang berada di Teluk Disuk. Di sini pun saya menikmati matahari terbit di sebuah restoran apung dengan menu ikan bakar yang masih segar. Restoran apung sederhana dari kayu ini adalah pilihan tepat sembari menunggu matahari terbit


Salah satu lokasi menikmati matahari terbit di Langgur. Dari pusat kota menuju Ohoi Disuk membutuhkan waktu sekitar 45 menit dengan kontur jalan yang sudah beraspal mulus.

(kiri ke kanan) Pantai Ngurbloat yang pasirnya selembut tepung. • Suasana pagi di Ohoi Disuk. • Segarnya Air Terjun Evu yang langsung bermuara ke laut.

dari timur. Saat surut, karang-karang bermunculan di bawah restoran. Perlahan rona keemasan mulai muncul. Langit gelap berubah menjadi biru, kemudian menguning seiring semakin tingginya matahari dari garis horizon. Beberapa wisatawan yang turut menikmati momen matahari terbit ini mulai ambil posisi untuk mengabadikannya lewat ponsel pintarnya. Suasananya begitu menenangkan, ditambah gemericik ikan yang kadang muncul secara bergerombol di permukaan. Ohoi Disuk telah membuka hari dengan harapan. Semoga cuaca selalu bersahabat sepanjang perjalanan.

Dari Titik Tertinggi Hingga Pasir Putih Sehalus Tepung Semangkok mie panas dengan rawit segar langsung tandas. Diakhiri segelas kopi, perjalanan saya

lanjutkan menuju titik tertinggi di Kei Kecil. Adalah Bukit Masbait, yang berada di ketinggian 300 meter di atas permukaan laut, menjadi salah satu destinasi religi berbalut lansekap alam menawan. Saya hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit dari Ohoi Disuk. Namun, untuk mencapai puncaknya terlebih dahulu harus mendaki sekitar 20 menit. Bukit Masbait menjadi tempat perziarahan bagi umat Katolik, karena di lokasi ini terdapat sebuah patung Kristus Raja yang berdiri di atas globe. Patung Kristus Raja yang ada di bukit ini merupakan pemberian dari Paus Paulus II

dari Roma, sebagai hadiah yang melambangkan perdamaian. Patung Kristus Raja setinggi 3 meter tersebut melambangkan bahwa Yesus Kristus akan melindungi dan memberkati seluruh umat yang berada di kepulauan ini. “Dibawa langsung dari Roma pada tahun 2000, patung Kristus Raja merupakan patung yang sebelumnya berada di salah satu ruangan di Basilika, Roma. Ketika kedatangannya, patung ini sempat diarak keliling daerah di Maluku Tenggara,� ungkap Budhi Taffi, dari Dinas Pariwisata Maluku Tenggara, yang menemani perjalanan saya di Bukit Masbait. INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

19


(kiri ke kanan) Anak-anak di Desa Ohoi Evu. • Kepiting Bakau, salah satu komoditi nelayan di Ohoi Evu.

Di puncak bukit ini selain terdapat patung Kristus Raja, juga terdapat patung-patung yang menggambarkan momen-momen penting dalam agama Katolik. Bukit Masbait meninggalkan sebuah cerita religi tersendiri. Lebih dari itu, masih ada banyak lagi cerita yang bisa digali dari pulau ini. Perjalanan saya lanjutkan menuju Gua Hawang. Gua ini memang sudah cukup terkenal sebagai salah satu destinasi wajib di Kei Kecil. Gua dengan stalaktit dan stalagmit yang besar dengan air biru tosca yang jernih. Tidak membutuhkan waktu lama dari Bukit Masbait, sekitar 20 menit saya sudah sampai di mulut gua ini. Gua ini memiliki kolam air payau di dalamnya. “Air di dalam Gua Hawang adalah campuran antara air tawar dan air laut,� kata Budhi. Di tengah gua, terdapat sebuah stalagmit yang menjulang tinggi bak tongkat yang muncul di permukaan

20

LIONMAG MEI 2018

bumi. Stalagmit ini menjadi titik pemisah antara air dalam dan air dangkal. Air dalam berkedalaman sampai 3,5 meter. Sedangkan sisi dangkal hanya memiliki kedalaman 1,5 meter. Di dinding-dinding gua, muncul tetesan air murni langsung dari stalaktit. Saya begitu terintimidasi dengan jernihnya air di gua ini. Apalagi setelah beberapa anak-anak lokal tampak asyik terjun dari tebing yang tidak terlalu tinggi. Setelah puas bermain di jernihnya air payau Gua Hawang, perjalanan saya lanjutkan ke Ohoi Evu. Hanya 10 menit perjalanan, saya sudah sampai di desa yang bersahaja ini. Adalah air terjun yang langsung jatuh ke laut menjadi ikon desa ini. Air Terjun Evu berada di ujung desa dan berdekatan dengan Teluk Sorbay. Di pinggiran teluk terdapat dermaga tempat para nelayan menambatkan perahu mereka. Keunikan nelayan di sana adalah yang

mereka cari bukan ikan, melainkan kepiting bakau dan rumput laut. Ya, di tengah teluk memang terdapat budidaya kedua hasil laut tersebut. Sayangnya cuaca mulai tidak bersahabat, niat saya untuk melanjutkan ke Pantai Ngurtavur yang ikonik pun harus diurungkan. Namun, saya tetap bisa menikmati halusnya pasir pantai di Pulau Kei di Pantai Ngurbloat. Inilah pantai yang diklaim oleh para wisatawan memiliki pasir pantai terhalus di dunia. Dari Ohoi Evu hanya butuh waktu sekitar 30 menit, dan saya sudah sampai di sebuah pantai bergaris panjang dengan air biru kehijauan yang memikat. Pantai Ngurbloat menjadi penutup ekskursi saya menebus mimpi. Sebuah impian yang saya simpan lama dan berakhir bahagia. Walau saya baru sampai di Kei Kecil, harapan saya tetap dipupuk tinggi, agar segera kembali menyambangi eksotiknya pulau ini.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

21


Travel Sketch Balikpapan

Ruang-ruang Indah Kota Balikpapan 22

LIONMAG MEI 2018


Di Atas Bukit Bangkirai

Canopy Bridge Bukit Bangkirai.

Kota Balikpapan melekat pada sejarah panjang perjuangan negeri ini merebut kemerdekaan. Bahkan, kota ini telah menoreh sejarah jauh sebelum Republik Indonesia berdiri. Teks Faisyal ILUSTRASI Archie Mandagie

Di Bukit Bangkirai, pengunjung tidak hanya disuguhi Wisata Hutan Hujan Tropis, tetapi juga ditantang untuk memacu adrenalin dengan menyebrangi ‘’Canopy Bridge (Jembatan Gantung)’’ sepanjang 64 meter. Jembatan tersebut membentang secara menggantung, dihubungkan lima pohon bangkirai pada ketinggian 30—40 meter. Untuk berada di atas Jembatan Gantung, pengunjung harus melewati beberapa track jalan serta menyusuri tumpukan anak tangga yang cukup mendaki. Setelah berada di atas jembatan, bakal dirasakan sensasi yang luar biasa. Terlebih, ketika angin menerpa saat sedang berjalan meniti jembatan. Terpaan angin otomatis membuat jembatan berayun-ayun. Dari atas Canopy Bridge, pengunjung juga bisa menikmati panorama hutan serta mengamati formasi tajuk tegakan ‘’Dipteropcarpaceae’’ yang membentuk stratum sambung-menyambung. Inilah salah satu ciri khas hutan hujan tropis. Hampir semua orang mafhum bahwa hutan dan alam Borneo tidak hanya menghadirkan keindahan, tetapi juga berfungsi sebagai salah satu paru-paru dunia. Siapkan kamera dan abadikan semuanya. Panorama hutan hujan tropis Kalimantan akan tampak luar biasa dari atas jembatan gantung. INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

23


Dari atas jembatan itu pula bisa dinikmati hamparan pepohonan hijau Bukit Bangkirai. Selama berada di kawasan bukit, bisa saja wisatawan tiba-tiba menatap sejumlah hewan liar seperti owa, beruk, monyet ekor panjang, hingga rusa. Untuk mencapai Kawasan Wisata Bukit Bangkirai bisa ditempuh dari Kota Balikpapan, berjarak sekitar 58 km dengan durasi waktu tempuh melalui jalur darat sekitar 1,5 jam. Namun, jaraknya dari Kota Samarinda sekitar 150 km dan hanya 20 km dari Kecamatan Samboja.

Penakluk Buaya

Penangkaran Buaya Teritip, Balikpapan, merupakan penangkaran yang menampung buaya terbanyak di Kalimantan Timur. Ribuan buaya ditangkar dalam puluhan kandang di area seluas sekitar 5 hektare. Kandang buaya dibagi atas empat kategori; anakan, penggemukan, remaja, serta induk-induk.

24

LIONMAG MEI 2018

Di Penangkaran Buaya Teritip, pengunjung bisa melihat dari dekat gerak-gerik hewan amfibi tersebut serta berkesempatan langsung memberi mereka makanan berupa ikan dan ayam hidup. Saat buaya-buaya berebut makanan, menjadi hal yang menarik perhatian pengunjung. Kalau jadwal pemberian makan buaya hanya dua kali dalam seminggu. Tapi, pengunjung bisa membeli satu ekor ayam seharga Rp 10.000 dan langsung memberikan makan kepada buaya-buaya yang ditangkar. Penangkaran Buaya Teritip merupakan penangkaran buaya yang memiliki jumlah buaya paling banyak di Kalimantan Timur. Saat ini terdapat lebih dari 1.450 ekor buaya yang ditangkar, terdiri dari buaya muara (Crocodylus porosus) yang paling dominan dan dua jenis buaya langka, yaitu buaya air tawar (Crocodylus siamensis) dan buaya supit (Tomistoma segellly).

Lokasi penangkaran tersebut berada di Jl Mulawarman No 66, Desa Teritip, Kecamatan Balikpapan Timur. Tempat ini terbuka untuk umum setiap hari dari pukul 08.00 – 17.00. Lokasi ini dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua atau empat, dengan jarak 25 km dari pusat kota Balikpapan.

Embusan Angin Manggar

Pantai Manggar Segara Sari, lazim juga disebut Pantai Manggar, merupakan salah satu tujuan wisata favorit masyarakat Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Pantai di Kelurahan Manggar ini menyuguhkan pemandangan laut yang eksotis. Air laut nan jernih, gelombang kecil, serta pasir putihnya menghadirkan tempat nyaman untuk bermain dan mengusir penat. Kontur dan suasana pantainya lebih kurang setara Pantai Lamaru – berpasir

Teritip.


Pantai Manggar.

putih dan banyak ditumbuhi pohon pinus di pinggir, sehingga memberikan kesan teduh serta sejuk. Di sekitar pantai banyak tempat persewaan alat-alat bermain di pantai. Fasilitasnya pun cukup lengkap, mulai dari deretan warung, pusat souvenir, serta fasilitas olahraga air seperti jet ski, banana boat, kapal karet, hingga area parkir yang luas. Pengunjung bisa bermain voli atau sepak bola di pantai. Dengan menaiki perahu, pengunjung bisa berkeliling menikmati pemandangan eksotis Pantai Manggar Segara Sari. Yang gemar berwisata kuliner, di sepanjang pantai banyak didapati warung yang menyuguhkan hidangan laut. Tenda-tenda menghadap ke laut bisa dimanfaatkan untuk menikmati embusan angin pantai.

Menikmati Kepiting

Salah satu makanan yang paling terkenal di Balikpapan adalah kepiting. Banyak rumah makan menyajikan menu olahan hewan bercangkang ini. Salah satunya Rumah Makan Dandito yang tidak jauh dari Bandar Udara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan. Rumah makan ini nyaris tidak pernah sepi pembeli.

Variasi olahan kepiting di Rumah Makan Dandito, di antaranya, dengan saus lada hitam, saus spesial Dandito, goreng bawang putih, goreng tepung, asam manis, goreng mentega, saus tiram, dan rebus. Sementara, terdapat beberapa jenis pilihan kepiting, yaitu kepiting jantan, dan kepiting soka. Kepiting soka adalah kepiting dewasa yang diambil kala sedang berganti cangkang. Cangkang mudanya masih lembut dan bisa dimakan. Untuk kepuasan sejati makan kepiting, kepiting jantan dipilih lantaran tubuhnya yang besar.

bambu runcing dan senapan seraya mengibarkan bendera yang terkoyak— menjadi saksi perjuangan rakyat Balikpapan. Patung-patung ikon Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) Balikpapan itu menyimbolkan bersatunya masyarakat dari berbagai latar untuk melawan kolonial. Monpera dibangun untuk mengenang dua peristiwa bersejarah di Balikpapan. Pertama, penghadangan masyarakat Balikpapan terhadap kedatangan pasukan Belanda di Pantai Klandasan Ilir. Pertempuran ini menelan banyak korban jiwa dari kedua pihak. Kedua, penyerbuan tentara Jepang terhadap serdadu Belanda untuk merebut Sumur Mathilda sekitar 1942. Serangan ini menewaskan lebih kurang 80 serdadu Belanda dan seorang petingginya. Belanda kemudian menyingkir ke Samarinda usai menghancurkan kilang yang mereka bangun sendiri. Selepas peperangan, Sumur Mathilda direbut kembali oleh masyarakat Balikpapan.

Mengenang Perjuangan Rakyat

Kota Balikpapan tidak terlepas dari sejarah panjang perjuangan merebut kemerdekaan dari penjajahan Belanda. Bahkan, kota ini telah menoreh sejarah jauh sebelum Republik Indonesia berdiri. Pengunjung bisa menelusuri jejak kebesaran Balikpapan pada abad ke18 yang ditandai dengan penemuan Sumur Minyak Mathilda. Tiga patung pejuang dengan masing-masing bersenjata —mandau, talawang (perisai khas Suku Dayak), serta

Monumen Perjuangan Rakyat. INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

25


Destination Traveling Morotai Desa Batik Trusmi

Berkah Doa Desa Batik Trusmi Membicarakan desa batik di Pulau Jawa, Desa Trusmi tidak bisa dilewatkan. Desa ini tidak hanya dikenal sebagai produsen batik ternama, tetapi juga memiliki sejarah panjang dalam hal membatik. TekS & Foto Dody Wiraseto

Morotai

Menyelam di Antara Hiu dan Bangkai Pesawat Tempur TEKS Tintin Ryanti FOTO Michael Waleleng & Iqbal Bacham

26

LIONMAG MEI 2018

M

orotai adalah nama sebuah pulau sekaligus kabupaten definitif baru yang terletak di Halmahera, Maluku Utara. Sebagai bagian dari Provinsi Maluku Utara, kabupaten ini resmi berdiri dari hasil pemekaran Kabupaten Halmahera Utara pada 2008. Pulau Morotai merupakan salah satu pulau terluar dalam jajaran


pulau-pulau di Indonesia. Karena letaknya yang strategis, selama Perang Dunia II, pulau ini menjadi lapangan terbang bagi Jepang. Kemudian diambil alih oleh angkatan bersenjata Amerika Serikat pada September 1944 dan digunakan sebagai landasan dan basis serangan Sekutu ke berbagai negara di kawasan Asia. Pangkalan udara di Morotai memiliki peranan penting pada saat itu.

Misi Tri Suswati – istri Kapolri Jendral (Pol) Muhammad Tito Karnavian - kali ini adalah menyelam di salah satu pulau terluar di Indonesia. Lokasi penyelaman kali ini dapat dikatakan sebagai salah satu situs sejarah Indonesia yang berada di dalam laut. Berbagai kendaraan tempur milik Sekutu yang tidak dibawa kembali ke Amerika seperti tank, pesawat terbang, mobil dan berbagai benda lainnya,

ditenggelamkan di perairan Pulau Morotai. Kedalamannya bervariasi antara 30 hingga 50 meter. Salah satu spot favorit yang menjadi tujuan para penyelam saat datang ke Morotai adalah Wawama WWII wreck point. Untuk menyelam di sini, para penyelam harus memiliki sertifikasi advance, mengingat titik penyelaman cukup dalam. Titik penyelaman lain yang juga sangat menarik adalah Mitita Shark INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

27


Dive Point. Di sini, para penyelam akan disuguhkan atraksi menarik. Di titik ini, Tri Tito Karnavian menyaksikan seorang penyelam profesional memberi makan ikanikan hiu. “Sensasi yang luar biasa,� ujar Tri Tito Karnavian. “Saya belum pernah menyaksikan dan menyelam sedekat dan sebanyak ini,� tuturnya lebih lanjut. Ada kurang lebih 30 ekor ikan hiu. Dibutuhkan penyelam yang profesional untuk memberi makan ikan-ikan hiu ini. Dengan menggunakan baju berlapis besi, penyelam tersebut memberi makan hiu dengan bebas. Namun, semenarik apa pun atraksi tersebut, keselamatan semua penyelam tetap nomor satu. Oleh karena itu, briefing sebelum menyelam sangatlah penting. Para penyelam lainnya dilarang mengambil umpan yang jatuh dan kemudian memberi makan hiu-hiu tersebut.

28

LIONMAG MEI 2018

Tidak hanya keindahan bawah lautnya saja, Morotai juga memiliki keindahan alam daratan yang sangat memesona. Tidak hanya keindahan bawah lautnya saja, Morotai juga memiliki keindahan alam daratan yang sangat memesona. Bersama Tri Tito Karnavian dan ditemani Sherly Tjoanda - isteri Bupati Morotai - yang juga punya hobi menyelam, kami mengunjungi Pulau Dodola. Pulau ini memiliki pantai berpasir putih nan memesona. Uniknya, pulau ini akan terbagi dua saat air laut pasang dan menyatu kembali saat air laut surut. Di saat surut inilah para wisatawan dapat menyeberang ke pulau yang lainnya melalui pasir putih yang terbentang memisahkan kedua pulau itu. Kami pun berlama-lama disana menikmati keindahan alamnya sambil bersantai menikmati santap siang.

Selain Pulau Dodola, masih banyak pulau-pulau kecil lainnya yang dapat dikunjungi. Sebut saja pulau Rao, di sini ada batu bolong yang terkadang mengeluarkan aroma kopi. Konon, berdasarkan kepercayaan penduduk setempat, wangi aroma kopi akan tercium jika wisatawan atau tamu yang datang memiliki niat dan hati yang baik. Beruntung, pada saat kesana, kami dapat mencium aroma kopi tersebut. Sembari kembali menuju Pulau Morotai, Sherly Tjoanda mengajak kami melewati karang besar yang biasa disebut Batu Layar. Menurut Sherly, masih banyak lagi tempat-tempat wisata dan titik-


Flash Info

titik penyelaman lainnya yang masih belum tersentuh. “PR kami masih banyak bu Tri, namun kami optimistis dengan landasan bandara yang cukup besar, Morotai sangat berpotensi menjadi daerah wisata,” tutur Sherly. Pada akhirnya, seperti yang selalu dilakukan Tri Tito Karnavian, bersama Sherly Tjoanda sepakat untuk melakukan aktifitas sosial. Salah satunya adalah membuka taman bacaan. Menurut Tri Tito Karnavian, membaca adalah hal yang mendasar dalam meningkatkan pendidikan di Indonesia. Karena itu, penting sekali meningkatkan minat baca sejak dini. Alasan inilah yang membuat Tri Tito Karnavian bersama jajarannya selalu membuka taman bacaan di berbagai daerah.

Selain itu, Tri Tito Karnavian pun berjanji untuk membantu mempromosikan Morotai sebagai salah satu tujuan utama wisata di Indonesia, terutama bagi wisatawan yang menyukai laut. “Masih banyak daerah yang perlu di eksplor di Morotai,” katanya. Menurut Tri, menjaga kualitas wisata di kawasan Morotai harus dilakukan secara berkesinambungan, jangan berhenti begitu saja pada saat event selesai. Sangat disayangkan, setelah Sail Morotai berakhir beberapa waktu lalu, beberapa fasilitas umum pun tampak terbengkalai. “Hal semacam ini harusnya tidak terjadi. Ini merupakan tanggung jawab kita bersama,” himbau Tri Tito Karnavian menutup kunjungannya di Pulau Morotai nan memesona.

Memilih Running Shoes Walau dianggap olahraga yang terjangkau, nyatanya lari pun harus banyak yang dipertimbangkan, khususnya dalam pemilihan sepatu. Tiap jenis trek yang akan dilalui membutuhkan karakter sepatu yang berbeda-beda. Jalur lari dibagi menjadi 3 subkategori: road-running shoes, trail-running shoes, dan cross-training shoes. Pilihan tepat akan memberikan kenyamanan saat berlari. Selain memilih sepatu yang disesuaikan dengan trek yang dipilih, perhatikan pula mekanisme berlari Anda. Dalam lari ada istilah pronansi yakni gerakan telapak kaki yang mengayuh masuk ke dalam saat berlari. Ada tiga jenis pronansi, yakni pronasi normal, pronasi berlebih, dan pronasi kurang. Dari jenis jalur dan mekanisme berlari inilah yang menjadi acuan dalam memilih sepatu lari yang tepat dan sesuai kebutuhan. Perhatikan pula fiturfitur yang tersemat di sepatu lari. Ada beberapa produsen, seperti salah satunya League, yang selalu mengembangkan fitur dalam sepatunya. Di seri terbarunya, League Stance, mengusung teknologi Crafted Knit, sebuah material upper yang natural fit sehingga dapat mengikuti kontur kaki, fleksibel, dan membuat kaki bisa “bernafas”. Pemilihan sepatu disarankan jangan yang terlalu pas dan usahakan beli saat malam hari. Karena pada malam hari telapak kaki akan melebar setelah aktivitas terus menerus seharian. Sepatu lari memang membutuhkan beragam pertimbangan, tetapi itu sesuai dengan apa yang akan didapatkan. Kenyamanan saat berlari dan mampu meminimalisir cidera. (foto www.league-world.com) INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

29


Traveling Semarang

utamaMEI Masjid Agung Jawa Tengah. LIONMAG 2018 30Bangunan


Wisata Religi di Semarang Ragam tempat ibadah di Semarang menunjukkan kota ini dihuni pemeluk sejumlah agama yang hidup rukun berdampingan dan saling menghargai. Teks Faisyal Foto Dody Wiraseto

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

31


(kiri ke kanan) Pilar-pilar bergaya collosseum Masjid Agung Jawa Tengah. • Suasana Gua Maria Kerep Ambarawa (foto: Ristiyono). • Matahari terbit di Candi Tiga di kompleks Candi Gedong Songo.

Masjid Kebanggaan Masyarakat Semarang Selain sebagai tempat beribadah, Masjid Agung Jawa Tengah juga merupakan salah satu tempat wisata religi di Kota Semarang. Bangunan utama masjid ini beratap limas khas bangunan Jawa. Namun, pada bagian ujung dilengkapi dengan kubah besar berdiameter 20 meter plus empat menara yang masing-masing setinggi 62 meter pada tiap penjuru atap. Gaya Romawi terlihat dari bangunan 25 pilar di pelataran masjid, simbol 25 Nabi dan Rasul. Pilar-pilar bergaya collosseum tersebut dihiasi kaligrafi yang indah. Tulisan dua kalimat syahadat menghiasi gerbang. Masjid Agung Jawa Tengah dilengkapi enam buah payung hidrolik raksasa, mirip payung yang terdapat di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi. Payung raksasa ini dibuka saat Shalat Jumat, Shalat Idul Fitri, dan Shalat Idul Adha. Memasuki area masjid, pengunjung akan mendapati sebuah menara menjulang tinggi bernama Menara Asmaul Husna. Sesuai namanya, Menara Asmaul Husna memiliki ketinggian 99 meter. Dari puncak Menara Asmaul Husna bisa disaksikan kemegahan bangunan Masjid Agung Jawa Tengah dari

32

LIONMAG MEI 2018

ketinggian. Dari puncak menara pula, dengan teropong bisa ditatap bentang pemandangan Kota Semarang hingga pesisir lautnya.

Berdoa di Gua Maria Kerep Gua Maria Kerep Ambarawa yang berlokasi di Jalan Tentara Pelajar, Dusun Kerep, Kelurahan Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang, kerap menjadi pilihan beribadah umat Katolik. Keberadaan Gua Maria Kerep Ambarawa tidak bisa dilepaskan dari jasa seorang warga negara Belanda yang bertugas mengelola perkebunan di sekitar Ambarawa. Ia memberikan tanah dan rumahnya kepada gereja,

yang lantas menyerahkannya kepada Kongregasi Bruder Para Rasul atau Bruder Apostolik. Kongregasi itu didirikan Mgr Albertus Soegijapranata. Ia beranggotakan warga pribumi dan berstatus sebagai Kongregasi Keuskupan. Namun, kongregasi tidak bertahan lama dan dibubarkan. Di tanah biara itulah Gua Maria Kerep Ambarawa didirikan. Gua Maria Kerep Ambarawa terletak di perbukitan sebelah selatan lereng Gunung Ungaran. Rimbun pepohonan masih menghiasi wajah bukit. Dari lereng tampak hamparan Kota Ambarawa serta lembah berupa bentang sawah dan air Rawa Pening. Panorama yang sangat indah.


Berdiri melempar pandang di depan gerbang Kompleks Gua Maria Kerep Ambarawa, tampaklah Kota Ambarawa berlatar belakang Gunung Telomoyo serta Gunung Merbabu. Bila malam hari tiba, pemandangan berubah menjadi gemerlap lampulampu aneka warna. Dari gerbang ini pula terlihat menara Gereja Jago atau Gereja Santo Yusuf Ambarawa. Peziarah pejalan kaki bisa sekaligus melakukan Doa Jalan Salib yang dimulai dari Pasturan Paroki Santo Yusuf Ambarawa sebagai Stasi (Perhentian) I. Selanjutnya, Doa Jalan Salib dilakukan dengan menyusuri persawahan, rumah penduduk, serta perladangan.

Peninggalan Wangsa Syailendra Candi Gedong Songo adalah Candi Hindu di Desa Candi, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Candi peninggalan

kebudayaan Hindu yang ditemukan Thomas Stamford Raffles pada 1804 ini dibangun pada 927 Masehi di era Wangsa Syailendra. Corak Hindu-nya sangat kental. Arca-arca seperti Lingga-Yoni dan Para Dewa dalam Agama Hindu, di antaranya Arca Syiwa Mahaguru, Syiwa Mahakala, Syiwa Mahadewa, Maharsi Agastya, dan Ganesha Durgamahesasuramardhani menghiasi Candi Gedong Songo. Terdapat sembilan candi di Kompleks Candi Gedong Songo. Pada area Candi Gedong I didapati bangunan kecil yang eksotis di tengah altarnya yang luas. Mayoritas candi di sini memang memiliki altar luas yang, konon, untuk menampung peribadatan banyak orang. Melihat dari bukit di atas Candi Gedong II, tampak candi ini seperti berada di atas awan. Kian ke atas, candi yang didapati semakin lebih

besar ketimbang candi-candi yang terletak di bawahnya, termasuk Candi Gedong III yang memiliki tiga bagian bangunan terpisah. Keindahan Candi Gedong Songo juga dilengkapi pemandian air panas dari mata air mengandung belerang, area perkemahan, serta wisata berkuda.

Jejak Cheng Ho Selain tempat ibadah dan ziarah, Klenteng Sam Poo Kong (dikenal pula sebagai Klenteng Gedung Batu) juga destinasi wisata yang menarik. Klenteng ini merupakan petilasan pendaratan dan persinggahan pertama seorang laksamana dari Negeri Tiongkok (China) bernama Zheng He atau Cheng Ho. Disebut Gedung Batu karena berbentuk gua pada batu besar di bukit batu. Warga Tionghoa menganggapnya sebagai klenteng karena berbentuk mirip klenteng. INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

33


(atas) Komplek Sam Poo Kong yang ikonik. (bawah) Gereja Blenduk di kawasan Kota Lama Semarang.

Di sini peringatan, pemujaan atau bersembahyang, serta berziarah dilakukan hingga kini. Untuk keperluan itu, dalam gua batu terdapat sebuah altar serta patung-patung Sam Po Tay Djien. Alkisah, pada awal abad ke-15 Laksamana Cheng Ho mengadakan pelayaran menyusuri pantai Laut Jawa hingga tiba di sebuah semenanjung. Karena ada awak kapal yang sakit, ia memerintahkan mendarat dengan menyusuri sebuah sungai – kini dikenal dengan Sungai Kaligarang. Laksamana Cheng Ho mendarat di sebuah desa bernama Simongan. Sesampai di darat, ia menemukan sebuah gua batu, lantas dipakai untuk tempat bersemedi dan bersembahyang. Cheng Ho memutuskan menetap untuk sementara waktu di tempat tersebut. Sementara, awak kapalnya yang sakit dirawat serta diberi obat dari ramuan dedaunan yang terdapat di sekitarnya.

Gereja Kristen Tertua di Jawa Tengah Dibangun komunitas Belanda pada 1753, Gereja Blenduk merupakan Gereja Kristen tertua di Jawa Tengah.

34

LIONMAG MEI 2018

Nama resmi gereja dengan bangunan berbentuk heksagonal (persegi delapan) di Jalan Letjen Suprapto 32, Semarang, ini adalah Gereja GPIB Immanuel. Blenduk (kubah) merupakan julukan yang diberikan masyarakat setempat. Kubah Gereja Blenduk berukuran besar dan dilapisi perunggu. Di dalamnya terdapat sebuah orgel Barok. Arsitektur pada bagian dalam dibuat berdasarkan Salib Yunani. Direnovasi pada 1894 oleh

W Westmaas dan HPA de Wilde, ditambahkan dua menara di depan gedung gereja. Di sekitar gereja terdapat sejumlah bangunan lain dari era Kolonial Belanda. Namun, Gereja Blenduk lah salah satu landmark di Kota Lama. Bangunan setangkup yang menghadap ke selatan dengan facade tunggal. Secara vertikal Gereja Blenduk terbagi atas tiga bagian dengan dua lantai. Gereja Blenduk masih dipergunakan untuk beribadah hingga kini.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

35


Special Kuliner Timur Tengah

Meresap Kekayaan Kuliner Timur Tengah Teks Dody Wiraseto Foto Riman Saputra N

36

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

37


K

ota-kota besar di Indonesia, khususnya di Jakarta seakan menjadi rumah bagi kuliner dari berbagai penjuru dunia. Kian hari semakin banyak bermunculan restoran dengan mengandalkan menu-menu lintas benua atau dari wilayah Asia lainnya. Mereka berlomba merebut hati pencinta kuliner yang lapar akan sesuatu hal yang baru. Apalagi untuk hidangan yang dirasa memiliki pertalian erat dengan budaya di Indonesia. Itu pula yang melatari restoranrestoran yang mengandalkan menu Timur Tengah tetap bertahan hingga sekarang walau persaingan bisnis

38

LIONMAG MEI 2018

kuliner semakin ketat. “Di Indonesia tren menu Timur Tengah ini semakin berkembang. Salah satu alasannya karena tradisi yang hampir sama, seperti diketahui Indonesia mayoritas adalah muslim. Dari kesamaan ini yang membuat orang-orang mau mencari dan berwisata kuliner Timur Tengah di Jakarta,� jelas Chef Desmond Carneiro, Executive Chef Le Meridien Jakarta. Ditambah lagi dengan komunitaskomunitas dari Timur Tengah yang banyak bermukim di Jakarta. Hal ini semakin menambah kebutuhan cita rasa menu Timur Tengah yang autentik. Apalagi banyak pula warga Jakarta yang kerap bepergian ke negara-negara Timur Tengah, hal ini

semakin menambah pengetahuan mereka tentang karakter yang sebenarnya. Bagi restoran, situasi ini semakin memberikan tantangan tersendiri untuk menemukan cita rasa yang sama persis dengan yang mereka temui di Timur Tengah.

Penggunaan Bahan Baku Impor Hal yang paling harus diperhatikan dalam mengolah menu Timur Tengah adalah pemilihan bahan baku yang akan digunakan. Jika memang ingin dapatkan cita rasa autentik, mau tidak mau harus menggunakan bahan baku yang sebagian besar diimpor. Chef Desmond mengambil contoh menu nasi briyani. Di Timur Tengah nasi


briyani banyak menggunakan dry fruit dan rempah beragam. Karakter rasa asli menu nasi briyani Timur Tengah adalah tidak terlalu pedas tapi sangat aromatik dengan penggunaan rose water dan kelopak mawar. “Untuk nasi briyani, tentu saja yang paling penting adalah kualitas nasi yang digunakan. Jenis beras yang digunakan adalah long grain rice. Kualitas terbaik beras jenis ini adalah yang berasal dari India dan Pakistan,” ungkap chef kelahiran New Delhi, India dan tumbuh besar di Australia ini. Beras untuk nasi briyani yang baik adalah yang tidak lengket, karena biasanya orangorang menikmati menu ini selalu menggunakan sendok atau tangan.

Di samping itu, kualitas bahan baku pendukungnya pun juga punya karakter tersendiri. Chef Desmond lewat restoran Al Nafoura, restoran dengan menu Lebanon yang berada di Le Meridien Jakarta lebih memercayakan hampir 99% bahan bakunya impor. Bahan baku tersebut termasuk rempah yang digunakan hingga rose water untuk membuat nasi briyani. “Rempah-rempah yang tersedia di Indonesia saat ini tidak sama dengan yang ada di kawasan Timur Tengah, sehingga kami tetap harus mengimpor. Daging dan sayuran dari Australia termasuk lemon yang kami gunakan,” papar Chef Desmond.

Budaya Pendukung Menu Berbuka Puasa Sebagai sesama negara muslim, ada kewajiban yang sama dalam mengisi bulan Ramadan. Baik umat muslim di Indonesia dan Timur Tengah sama-sama melaksanakan ibadah puasa. Kesamaan kewajiban ini pula yang turut membawa kebiasaan saat bulan puasa. Menurut Chef Desmond, budaya yang melatari kuliner Timur Tengah, secara tidak langsung bisa pula diterapkan di Indonesia. “Menu Timur Tengah adalah menu yang pada dasarnya disajikan untuk sharing. Menu yang biasa dibuat untuk sekeluarga dan satu komunitas ini adalah bagian dari budaya INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

39


Timur Tengah, di mana harus makan bersama. Jadi untuk berbuka puasa menu Timur Tengah adalah pilihan tepat,� jelas Chef Desmond. Itulah mengapa di semua restoranrestoran Timur Tengah di Jakarta, menu-menu yang disajikan selalu dalam porsi besar. Selain itu terdapat pula menu-menu yang yang biasa menemani kebersamaan seperti shisha dan chai tea. Kuliner Timur Tengah adalah representasi kebersamaan. Tepat untuk mempererat silaturahmi selama mengisi bulan puasa.

Rekomendasi Restoran Timur Tengah Al Nafoura Restaurant, di Le Meridien Jakarta di kawasan Jendral Sudirman, Jakarta Pusat adalah salah satu tempat yang wajib disambangi. Di sinilah kita bisa merasakan sensasi nikmat ragam kuliner Lebanon yang sarat rempah-rempah sehingga memunculkan rasa dan aroma khas.

40

LIONMAG MEI 2018

Memasuki ruangan restoran ini seakan langsung membawa kita ke suasana khas Mediterania dan Timur Tengah. Dindingnya yang bertekstur batu pasir dengan aksen lengkungan pada pintu dan jendela serta warna warni kain menjuntai dari atas menambah indah interior restoran. Lampu-lampu gantung, beberapa hiasan, serta ornamen buatan tangan dari besi tempa memperkuat suasana. Begitu pula pencahayaan yang sengaja dibuat temaram membuat kita semakin rileks berada di dalamnya. Menu di restoran ini sangat lengkap. Sebagai menu pembuka

ada pilihan Hot Mezzeh dan Cold Mezzeh. Untuk menu makanan utama adalah menu Haruf Ouzi dan juga Mechawoui Mshakala. Sedangkan untuk menu penutupnya adalah Baklava, pastry tradisional khas arab yang bercita rasa manis. Selain Al Nafoura, beberapa restoran timur tengah di Jakarta adalah Al Jazeera dan D’Consulate. Menu Timur Tengah memang layak untuk mendapat tempat tersendiri di kalangan pencinta kuliner Jakarta. Kekayaan rasa dan juga sarat filosofi kebersamaan yang erat.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

41


42

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

43


Automotive

50th Anniversary Ford Mustang Bullitt

A Legend Is Reborn

44

LIONMAG MEI 2018


Melalui film Bullitt, pada 1968 Ford Mustang GT Fastback menyala di layar perak. Bintang pun lahir. Sejarah ditorehkan. Menandai ulang tahun ke-50 sukses tersebut, Mustang Bullitt menghidupkan kembali legenda itu dengan peningkatan mesin V8 5.0-liter, cat Dark Highland Green dan ultra-modern, serta interior yang diinspirasi performa. Sebuah mobil yang ditakdirkan menjadi ikon tersendiri. Teks Riman Saputra N Foto Dok. Ford

M

erayakan ulang tahun ke-50 film ikonik Bullitt sekaligus persembahan bagi para penyuka mobil San Fransisco, Ford menghadirkan Mustang Bullitt 2019 yang powerful bertampilan cool. Molly, generasi ketiga dari Keluarga McQueen, membintangi ‘’film khusus’’nya dengan memperkenalkan generasi ketiga Bullitt pada gelaran North American International Auto Show. Di film tersebut, Molly mengendarai Mustang Bullitt baru, berpacu melintasi tatanan area parkir melawan Dodge Charger, guna berebut ruang kosong terakhir. Yang membantu Molly memenangkan ruang parkir itu adalah mesin Bullitt V8 5.0-liter, penghasil sekurangnya 464PS dan torsi 529Nm. Bullitt baru pun terdorong hingga kecepatan tertinggi 163mph (peningkatan 8mph ketimbang Mustang GT terbaru). Mustang Bullitt 2019 memiliki transmisi manual enam kecepatan, dilengkapi teknologi pencocokan ulang baru Ford, serta menggunakan sistem kontrol mesin elektronik untuk throttle ‘’blip’’ singkat kala pengemudi menurunkan gigi sesuai kecepatan rotasi mesin – pada gigi yang sedang dipilih untuk pemindahan gigi secara mulus. INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

45


Special Edition Sebagai model edisi khusus yang siap dilansir musim panas ini, Mustang Bullitt baru dilengkapi transmisi manual dan fitur shifter gigi dengan tombol shift bola putih sebagai nodus seperti aslinya. Paket kendaraan, yaitu konten Mustang GT Premium dan Performance Package, menobatkannya sebagai kendaraan yang mempertahankan persona asli Bullitt nan rendah hati. Standar sistem performa knalpot katup aktif dengan tip knalpot Black

46

LIONMAG MEI 2018

NitroPlate baru di-tuning ulang guna memberikan signature burble mobil. Penerapan Open Air Induction System, Shelby GT350 intake manifold dengan 87 mm throttle bodies, serta kalibrasi modul kontrol powertrain demi performa optimal. Perlengkapan standar lain termasuk roda kemudi dari kulit yang dipanaskan serta cluster instrumen LCD 12 inci yang sepenuhnya digital. LCD ini memiliki fungsi identik dengan cluster pada Mustang 2018, tetapi memiliki layar selamat datang unik

Bullitt yang dimulai dari nuansa hijau bergambar mobil, bukan kuda poni. Mustang Bullitt juga dilengkapi standar sistem audio premium B&O PLAY, penghasil audio bertenaga 1.000 watt melalui 12 speaker dengan performa tinggi. Sistem ini memiliki subwoofer koil suara ganda untuk bass yang mantap serta speaker pintu depan tiga arah berkinerja tinggi untuk mendistribusikan suara secara merata di seluruh kabin. ‘’Bullitt baru ini seperti Steve McQueen, sangat keren,’’ kata Darrell


Behmer, Chief Designer Mustang. ‘’Sebagai seorang desainer, ini Mustang favorit saya – tanpa garis, spoiler, dan lencana. Tidak perlu berteriak tentang apa pun, itu keren.’’ Pilihan cat eksterior terbatas pada Shadow Black dan Dark Highland Green klasik seperti yang digunakan dalam film. Fitur lain yang menghadirkan penghormatan pada mobil yang dikendarai McQueen ini adalah aksen krom halus di sekitar grille serta jendela depan, torsi klasik yang menyodorkan roda aluminium

19 inci, rem Brembo bercat merah, dan grille depan hitam nan unik. Pada bagian dalam maupun luar, kendaraan ini irit mengaplikasikan lambangnya. Lambang Bullitt pada bagian luar hanya terlihat pada penutup gas faux bundar di bagian belakang. Warna senada didapati pada interior, dilapisi kulit beraksen hijau unik pada dasbor, panel pintu, konsol tengah, dan kursi. Selain dua pilihan cat eksterior, pabrik juga menyiapkan tiga opsi untuk Mustang Bullitt. Pertama, Bullitt

Electronics Package yang mencakup navigasi, kursi dan cermin memori pengemudi, peningkatan sistem suara, serta Blind Spot Information System dengan Cross-Traffic Alert yang mampu memperingatkan pengemudi jika dideteksi tempat-tempat yang sulit dilihat. Kedua, sistem suspensi semi-aktif MagneRide untuk mengoptimalkan performa berkendara. Yang terakhir adalah penggunaan kursi kulit hitam RECARO. Masing-masing Mustang Bullitt menampilkan plakat nomor

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

47


Ketika membuat Bullitt, ada halhal tertentu yang pasti harus dimiliki, yaitu sikap yang benar bahwa, dalam beberapa cara, harus lebih unik daripada Mustang GT.

individu di tempat lambang tradisional Mustang, yaitu pada dasbor samping penumpang. ‘’Ketika membuat Bullitt, ada halhal tertentu yang pasti harus dimiliki, yaitu sikap yang benar bahwa, dalam beberapa cara, harus lebih unik daripada Mustang GT. Lebih dari segalanya,’’ kata Chief Engineer Mustang Carl Widmann. Reputasi itu lahir setelah fastback (gaya bodi mobil dengan garis atap melengkung ke bawah hingga belakang) Mustang GT berperan penting dalam film Bullitt yang dirilis pada 1968 – terutama pada adegan kejar-kejaran yang sekaligus menetapkan standar baru dalam pembuatan film. Hampir 10 menit alur dalam film tersebut diikuti aksi McQueen memacu Mustang-nya untuk mengejar dua pembunuh bayaran dengan melintasi jalanan di San Francisco.

The Original Dua fastback identik dengan Mustang GT 1968 dalam pembuatan Bullitt, film klasik produksi Studio Warner Bros yang menoreh debut di bioskop pada 17 Oktober 1968.

48

LIONMAG MEI 2018

Usai pembuatan film, kedua mobil itu berpisah. Kendaraan jagoan yang dipacu McQueen di film tersebut dijual Warner Bros kepada pembeli pribadi. Satunya yang dipakai dalam banyak lompatan selama adegan kejarkejaran yang begitu dikenang itu dikirimkan ke tempat barang-barang diselamatkan. Kendaraan jumper ini lantas muncul lagi di Baja, California, pada awal 2017. Yang lainnya hilang dari sejarah hingga kini. Pemilik kendaraan jagoan itu, Sean Kiernan, mewarisi mobil tersebut pada 2014 dari mendiang sang ayah, Robert, yang membelinya pada

1974. Demi memenuhi impian seumur hidup keluarganya, Sean menghubungi Ford. Kedua pihak lantas bersepakat kerja sama untuk mengusung mobil bintang filmnya bersama Mustang Bullitt 2019 pada ajang North American International Auto Show 2018 di Detroit. ‘’Anda tahu, tidak pernah ada niat kami merahasiakan mobil ini dari semua orang. Begitulah kehidupan. Aku benar-benar menggaungkan impian bergabung Ford dan Bullitt baru, serta menunjukkan mobil ini ke dunia melalui salah satu panggung terbesar yang pernah ada,’’ ujar Kiernan.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

49


Destination Rumah SiropenAl Qur’an

Al Qur’an Raksasa di Bumi Sriwijaya Berawal dari ‘’perintah’’ dalam mimpi, Syofwatillah Mohzaib —ahli seni kaligrafi dari Palembang, Sumatera Selatan— memprakarsai pembuatan ukiran Al Qur’an raksasa. TekS Faisyal Foto Riman Saputra N.

U

kiran Al Qur’an raksasa dari kayu khas Palembang, yaitu tembesu atau trembesi, menghadirkan daya tarik tersendiri. Kayu tembesu dipilih karena terbilang yang terkuat, mampu bertahan hingga ratusan tahun. Kini tidak jarang wisatawan yang berkunjung ke ‘’Kota Pempek’’ selalu menyempatkan diri melihat Al Qur’an raksasa itu di Bayt Al Qur’an Al Akbar, Jalan M Amin Fauzi Suak Bujang, Kelurahan Gandus, Kecamatan Gandus, Kota Palembang, Sumatera Selatan. Saat event-event nasional digelar di Palembang, objek wisata religi tersebut ramai dikunjungi peserta di sela-sela kegiatan mereka. Terlebih menjelang Bulan Suci Ramadhan, Bayt Al Qur’an Al Akbar pun semakin marak kunjungan. Tidak hanya dari warga lokal Palembang, tetapi juga

50

LIONMAG MEI 2018

dari kota-kota lain di Indonesia, bahkan mancanegara. Hadi Saputra, Manajer Operasional Bayt Al Qur’an Al Akbar, mengatakan, Bayt Al Qur’an Al Akbar tidak hanya populer di level nasional, tetapi sudah menjadi destinasi wisata religi internasional. ‘’Cukup banyak wisatawan luar negeri datang ke sini. Mereka ingin tahu seperti apa bentuk ukiran Al Qur’an yang terbuat dari kayu. Mushaf Al Qur’an raksasa dari kertas mungkin sudah biasa. Kalau terbuat dari kayu, baru luar biasa dan, saya rasa, satu-satunya di dunia cuma ada di Palembang,’’ kata Hadi. Menurut dia, pengunjung Bayt Al Qur’an Al Akbar tidak hanya umat Muslim, tetapi juga lintas agama. ‘’Kami sangat senang dan bangga ada umat agama lain yang berkunjung. Kami menerima mereka dengan terbuka karena Islam adalah agama mulia.’’

Berawal dari Mimpi Proses pembangunan Bayt Al Qur’an Al Akbar dimulai pada 2002 hingga 2009. Ukiran ayat-ayat Al Qur’an di atas kayu trembesi itu dikerjakan oleh lebih dari 30 perajin kayu yang juga mahir memahat. Sebagian orang menyebutnya ‘’Museum Al Qur’an Raksasa’’ menilik ukurannya. Ayat-ayat Al Qur’an diukir di atas lembaran kayu berukuran 177x144cm dengan tebal sekitar 9cm dan tinggi mencapai 15 meter. Ukiran Al Qur’an raksasa tersusun dalam lima tingkat. Pada lima tingkat inilah 630 lembar ukiran Ayat-ayat Suci Al Qur’an disusun sesuai urutannya dalam Al Qur’an. Menurut Hadi, ide pembuatan ukiran Al Qur’an itu berawal dari mimpi. Ketika Syofwatillah Mohzaib diberi amanah membuat kaligrafi untuk Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, pada suatu malam ia bermimpi.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

51


Agar ukiran tetap indah dan cat tidak berubah, Manajemen Bayt Al Qur’an Al Akbar memutuskan ukiran Al Qur’an ditutup. Cahaya lampu yang memancar di sela-sela ukiran justru membuat tampilan ukiran Al Qur’an raksasa ini semakin indah. Dalam mimpi Syofwatillah mendapatkan ‘’perintah’’ untuk membuat kaligrafi Al Qur’an yang bisa dinikmati umat manusia. Syofwatillah pun menilai mimpinya bukan sembarang mimpi, melainkan sebuah ‘’pesan’’ dari Allah SWT yang harus diwujudkan. Untuk modal awal pembuatan, Syofwatillah meminjam mahar istrinya. Saat pengerjaan berlangsung, ia menerima bantuan dari tokoh-tokoh nasional asal Palembang seperti mantan Ketua DPR RI Marzuki Alie dan almarhum Taufik Kiemas. Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono juga membantu, bahkan meresmikan Bayt Al Qur’an Al Akbar bersamaan dengan gelaran Konferensi Organisasi Kerja Sama Islam (OKI). Ukiran pertama yang dibuat adalah Surat Al-Fatihah yang dipajang secara terpisah di ruang khusus. Sebelum diputuskan ditutup hingga berbentuk seperti gedung, konsep awal bangunan Bayt Al Qur’an Al Akbar adalah terbuka tanpa atap. Namun, konsep ini membuat cat ukiran mudah rusak akibat terpaan sinar matahari serta cuaca hujan, sehingga butuh biaya perawatan ekstra. Agar ukiran tetap indah dan cat tidak berubah, Manajemen Bayt Al Qur’an Al Akbar memutuskan ukiran

52

LIONMAG MEI 2018

Al Qur’an ditutup. Cahaya lampu yang memancar di sela-sela ukiran justru membuat tampilan ukiran Al Qur’an raksasa ini semakin indah. Selain ukiran Al Qur’an raksasa, di lokasi Bayt Al Qur’an Al Akbar juga terdapat taman, kolam ikan, serta celengan raksasa untuk infak pengunjung. Di luar bangunan terdapat toko penjual aneka souvenir khas Palembang. Di lokasi itu pula didapati Pondok Pesanteran Modern IGM Al Ihsaniyah. Keberadaan para santri dan interaksi dengan mereka memberikan kenangan tersendiri bagi pengunjung Bayt Al Qur’an Al Akbar.

Untuk menyaksikan keindahan ukiran Al Qur’an raksasa tersebut, pengunjung diminta membayar tarif masuk Bayt Al Qur’an Al Akbar yang terbilang sangat murah, Rp 5.000. Setelah masuk, pengunjung akan didampingi pemandu yang menjelaskan hal-hal yang berkaitan dengan sajian di Bayt Al Qur’an Al Akbar. Penting dan perlu diingat, sebelum memasuki Bayt Al Qur’an Al Akbar harus berpakaian sopan dan rapi. Jika ada pengunjung lelaki dengan, misalnya, bercelana pendek, manajemen akan meminjamkan kain sarung untuk dikenakan.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

53


Destination Chinatown Bandung

Dari Parijs van Java sampai Bandung Lautan Api

Museum Chinatown Bandung

54

LIONMAG MEI 2018


Sebagian besar kota di dunia hampir pasti memiliki Chinatown (kawasan Pecinan). Begitu pula Bandung, salah satu kota besar di Indonesia yang sohor berjuluk ‘’Kota Kembang’’, dengan Kawasan Pecinan Kota. TekS & Foto Paul I. Zacharia

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

55


(kiri) Becak tua jadi lokasi selfie yang selalu laku (atas) Gerbang Chinatown Bandung. (bawah) Pernak pernik yang khas simpanan etnis Tionghoa

D

i republik ini, lagu Halo-Halo Bandung juga kerap dinyanyikan. Pernahkah disadari inti semua itu? Zaman terus bergulir dan banyak berubah. Dengan tampilnya pemimpin seperti Ridwan Kamil, Wali Kota Bandung, publik diajak semakin menyadari sejarah, termasuk yang kelam pada masa silam. Bahwa, sebagian dari ‘’Kota Kembang’’ ini pernah dibakar hingga habis. Jika sebuah gagasan jitu untuk

56

LIONMAG MEI 2018

Di museum ini dihadirkan replika dari periode-periode bersejarah ‘’Kota Kembang’’ pada masa lalu. Beberapa bagian yang sangat berharga, seperti Tembok Sejarah diwarnai tahuntahun penting.

tidak semena-mena melupakan sejarah —termasuk yang pernah dibakar itu dilestarikan menjadi sebuah museum indah dan bermakna— tentu layak disyukuri. Dengan demikian, publik sejatinya sedang mengobati suatu luka sejarah. Terdapat di Jalan Kelenteng, museum unik tersebut sangat layak diacungi jempol oleh setiap wisatawan yang menghargai heritage maupun para pemburu periode-periode kuno nan berharga dalam sejarah.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

57


(kiri atas) Bangunan utama Chinatown Bandung, (kiri bawah) Lapak penjual snack tempo dulu. (kanan) Sudut lain Chinatown.

Di museum ini dihadirkan replika dari periode-periode bersejarah ‘’Kota Kembang’’ pada masa lalu. Beberapa bagian yang sangat berharga, seperti Tembok Sejarah diwarnai tahun-tahun penting, sehingga membuat Pecinan di Bandung memiliki karakter khas dan sangat tipikal komunitas etnik ini. Selain Tembok Sejarah, bisa ditemui pula kawasan-kawasan Taman Oriental bermateri lingkungan sangat romantis dengan pepohonan berdaun serta bercabang dahandahan semampai dan jangkung. Barang-barang kuno juga dipajang sangat artistik dan dirancang dengan estetika tinggi. Terdapat sekumpulan alat-alat penakar dan penimbang barangbarang untuk diperdagangkan, seperti dacin, timbangan metal, bahkan yang tidak kalah menarik adalah alat-alat

58

LIONMAG MEI 2018

pertukangan bagi tukang batu, tukang listrik, serta berbagai penggaris tukang kayu yang dipakai hingga kini. Namanya barang-barang heritage, bisa ditemukan pula foto hitam putih dan negatif foto yang kini sudah tidak dipakai lagi karena 100 persen imaji tercetak telah dihasilkan file-file digital. Teknologi percetakan, bahkan perfilman, sudah diganti semua dengan file-file digital. Masa fotofoto diproyeksikan bisa disaksikan sebagai poster-poster film, bahkan foto-foto artis-artis kuno yang pada masa kejayaannya direkam dalam piringan hitam. Di museum tersebut, sebetulnya publik tidak saja menyaksikan suatu gaya hidup komunitas Tionghoa. Lebih tepat Museum Chinatown ini disebut sebagai museum peradaban masa kelam yang layak dilestarikan.


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

59


60

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

61


Hot Stuff

Smart Home Gadget Manage Your Home Using Mobile Technology

Seiring kemajuan teknologi, rumah juga turut berkembang. Smart home gadget atau perangkat maupun produk rumah pintar kini semakin menjamur dan populer. Kini, rumah kita dapat diatur menggunakan teknologi mobile. Anda dapat terhubung secara nirkabel dengan perangkat rumah pintar untuk kenyamanan modern. Dengan kemajuan teknologi, sejumlah gadget keren menghiasi setiap rumah yang telah mengubah gaya hidup orang-orang. Smart home gadget tidak hanya fancy, mereka dapat memberikan solusi cepat untuk pekerjaan sehari-hari. Desain sederhana dan peningkatan fungsi mengurangi upaya manusia dan menghemat ruang. Hadirnya teknologi virtual assistant yang dilengkapi artificial intelligence membuat semakin banyak produk yang dapat membantu mengurangi upaya manusia dalam pekerjaannya sehari-hari. Anda dapat

62

LIONMAG MEI 2018

mengoperasikan perangkat-perangkat pintar di rumah secara nirkabel, seperti menyalakan lampu, mencuci, hingga membuat kopi. Tidak hanya itu, smart home gadget dapat membawa interior rumah Anda ke level selanjutnya. Perangkat-perangkat tersebut dapat mempercantik interior rumah dengan bentuk-bentuknya yang unik. Berikut adalah beberapa smart home gadget terkini yang dapat membuat hidup Anda lebih mudah. “Smart home gadget can make your life easier.�

Heatworks Tetra Tetra, mesin pencuci piring meja (dishwasher) yang terhubung dengan internet. Tidak memerlukan koneksi pipa serta dapat ditempatkan dan digunakan di mana saja dengan outlet listrik standar. Tetra memiliki dua pengaturan tempat (termasuk

piring, mangkuk, cangkir, sendok dan garpu), 10 piring, atau 12 gelas. Ada juga penyimpan deterjen internal yang bertahan hingga puluhan siklus. Setelah makan, cukup masukkan piring ke sistem rak yang dapat diganti, tambahkan setengah galon air ke dalam unit, dan hidupkan. Hanya butuh 10 menit untuk menjalani seluruh siklus pencucian. Tetra ditenagai Teknologi Ohmic Array yang dipatenkan oleh Heatworks, sehingga dapat mengontrol suhu yang tepat. (foto: myheatworks.com)

Aeolus Robotics Aeolus Robotics membawa mimpi masa depan akan robot pembantu dengan menciptakan generasi pertama robot asisten pembantu rumah tangga. Robot ini siap membantu Anda dan orang yang Anda cintai, bahkan ketika Anda pergi. Lengannya yang dapat diperpanjang dan diganti memungkinkan robot untuk melakukan


video Google Duo, streaming Youtube, dan Google Photos, menjadi kendali perangkat pintar di rumah. Lenovo Smart Display tersedia dalam warna bambu alami dan abu-abu. (foto: blog. lenovo.com)

Speaker LG WK7 Smart ThinQ

vacuum, membuang sampah, menyiapkan kopi, membawakan makanan, mencari barang hilang di rumah, hingga memindahkan furnitur. Robot ini juga dapat mengenali dan menerima perintah suara maupun teks serta terintegrasi dengan kebanyakan sistem teknologi rumah termasuk Alexa dan Google Home, ditambah aplikasi untuk memonitor dan melihat apa yang dilihat robot. Berkat teknologi Artificial Intelligence (kecerdasan buatan) yang superior, robot ini terusmenerus mempelajari setiap detail kehidupan Anda dan secara mandiri meningkatkan cara mereka melayani Anda. (foto: aeolusbot.com)

Speaker LG Smart ThinQ memiliki suara kelas premium dengan teknologi canggih Meridian Audio. LG WK7 bersertifikasi audio resolusi tinggi 192kHz/24bit. Speaker pintar ini menggunakan perintah suara untuk mengontrol perangkat produk smart home LG yang kompatibel melalui LG ThinQ atau Google Assistant, seperti kulkas, oven, pembersih udara, vacuum cleaner robot, mesin cuci, dan masih banyak lagi. Speaker ini juga sudah dilengkapi Google Chromecast, sehingga bisa langsung menghubungkannya dengan TV, video streaming, musik, foto, dan halaman web. (foto: www.lg.com)

Ecovacs Winbot X Inilah generasi terkini dari robot pembersih jendela. Winbot X merupakan peningkatan dari Winbot 950 dengan menghilangkan kebutuhan akan sumber daya. Winbot X dapat dengan bebas membersihkan jendela tanpa menggunakan kabel yang melakukan 4 tahap proses pembersihan. Hasilnya, Winbot X dapat mencakup area lebih luas hingga bagian atas jendela tertinggi. Teknologi kipas canggihnya memfasilitasi pembersihan berbagai jenis jendela. Mulai saat Anda memasang Winbot X ke jendela, Winbot langsung mengkalkulasi opsi pembersihan terbaik dan secara otomatis memilih jalur terpintar, apakah itu jalur berbentuk N atau Z. (foto: www. ecovacs.com)

Lenovo Smart Display Lenovo Smart Display tersedia dalam 2 ukuran layar, 8 inci 1280x800 pixel dan 10.1 inci 1920x1200 pixel, dengan desain modern minimalis. Lenovo Smart Display disokong chipset Qualcomm Snapdragon 624, RAM 2GB, memori internal 4GB, kamera 5 megapixel, speaker 10 watt, dan mic. Tersedia juga fitur asisten virtual dari Google yakni Google Assistant, sehingga pengguna bisa berinteraksi dengan layar ini lewat perintah suara. Fitur Google lainnya seperti panggilan INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

63


Hot Stuff

Blackmagic Pocket Cinema Camera 4K

Kamera Video Mirrorless yang Merekam ke SSD Portabel Blackmagic Pocket Cinema Camera 4K tampil futuristik, dimensi lebih bongsor dengan tambahan hand grip, dan hadir dengan material serat karbon polikarbonat komposit. Kamera ini dibekali sensor Micro Four Thirds (MFT) HDR yang bisa menghasilkan video hingga resolusi 4K 4096 x 2160 pixel dan mampu menyajikan cakupan dynamic range hingga 13 stop. Blackmagic Pocket Cinema Camera 4K dilengkapi layar sentuh 5 inci, 4 mic, port HDMI Out, port mini LXR, 3.5mm mic input, DC konektor, dan beragam kartu memori dari SD, UHS-II dan CFast 2.0. Sementara port USB-C Expansion membuat kamera ini mampu merekam video dan langsung menyimpannya ke SSD atau flashdisk. Untuk fitur video, kamera ini mendukung 10-bit ProRes, 12-bit RAW, bisa merekam video 4K 60fps dan 120fps, dilengkapi 3D LUT, dan didukung Blackmagic Design color science. Blackmagic Pocket Cinema Camera 4K dibanderol US$1295. (foto: www.blackmagicdesign.com)

G-Shock MR-G G2000HA

Dibuat dengan ‘Arashi-Tuchime’ MR-G G2000HA adalah jam tangan Casio G-Shock edisi khusus yang dibuat menggunakan teknik palu tradisional Jepang. Pola yang dipalu dengan tangan pada jam tangan yang disebut ‘Arashi-Tuchime,’ adalah karya perajin master generasi ke-3, Bihou Asano, dan secara langsung terinspirasi oleh teknik yang digunakan pada gagang pedang tradisional Jepang yang digunakan Samurai. Handmade juga berarti bahwa setiap jam yang dibuat adalah satu-satunya. Jam tangan ini memiliki fitur koneksi Bluetooth, termasuk kemampuan sinkronisasi waktu 3 arah, kompatibilitas dengan aplikasi G-Shock, dan teknologi GPS Hybrid Wave Ceptor super canggih. MR-G G2000HA hanya dibuat 350 buah dengan banderol US$ 7.400 dan akan tersedia pada Juli. (foto: www.gshock.com)

64

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

65


Hot Stuff

Razer Mamba HyperFlux

Sony Xperia XZ2 Premium

Mouse Gaming Wireless Tanpa Baterai

Berbekal Layar 4K HDR dan Fitur Premium

Razer Mamba HyperFlux Wireless hadir bagi para gamer yang ingin menikmati pengalaman bermain game dengan mouse gaming tanpa kabel dan Xperia XZ2 Premium dibekali layar 5,8 inci dengan resolusi tanpa baterai. Teknologi HyperFlux digunakan 4K dan mendukung HDR. Sony juga membenamkan SoC Razer untuk menggantikan baterai. Razer Snapdragon 845, RAM 6GB, memori internal 64GB, dan bisa Mamba HyperFlux hanya dapat digunakan pada menambahkan microSD hingga 400GB. Bodi smartphone mousepad berteknologi HyperFlux seperti Razer berbasis Android 8.0 Oreo berlapis kaca Gorilla Glass 5 dan bersertifikasi IP68 (anti air). Xperia XZ2 Premium mengusung Firefly HyperFlux. Artinya, mouse gaming ini tidak dapat digunakan pada mousepad yang lain. Razer kamera belakang ganda 19 megapixel 1/ 2.3 Exmor RS dan 12 Mamba HyperFlux dibekali sensor optikal 16.000 megapixel monokrom, sudah dilengkapi Predictive Capture, Anti-distortion shutter, Triple image sensing technology, dan DPI dengan akselerasi 50G. Mouse gaming dengan bobot 96g ini memiliki Razer Mechanical Switch 5-axis image stabilization. Kameranya juga mampu merekam video super slow-motion 960fps, memotret dengan ISO hingga untuk tombol kanan dan kiri, serta 1.000Hz polling rate. Razer Mamba HyperFlux Wireless dibanderol 51200, serta merekam video 4K HDR. Baterai 3540 mAh-nya US$249.99. (foto: www.razerzone.com) sudah mendukung fast charging dan Qi wireless charging. (foto: www.sonymobile.com)

Sennheiser GSP 500

Headset Gaming dengan Microphone Noise Cancelling

Electrolux Pure i9

Robot Penyedot Debu Pintar Pure i9 memiliki desain triangular revolusioner dan didukung oleh Powerbrush yang memungkinkan Pure i9 menyapu dan menjangkau semua debu dan kotoran di area sempit hingga sudut ruangan. Pure i9 dibekali teknologi pemetaan 3D sehingga bisa secara otomatis menyesuaikan kinerjanya dengan mengenali tipe lantai seperti karpet, keramik atau kayu. Sebelum mulai membersihkan, Pure i9 secara otomatis akan memetakan seluruh area ruangan secara 3D, sehingga bisa memetakan jalur pembersihan terbaik dan optimal. Robot ini juga bisa menghindari rintangan hingga setinggi 2.2 inci dengan dukungan teknologi ClimbForce Drive. Dengan aplikasi pendukung, Pure i9 bisa dikendalikan lewat smartphone. Pure i9 dibanderol US$899. (foto: purei9.com)

66

LIONMAG MEI 2018

Sennheiser GSP 500 dibuat khusus untuk kebutuhan gaming yang menggunakan sistem open speaker. Driver-nya menghasilkan suara natural dengan clarity yang baik tapi tetap memiliki bass bertenaga. Engselnya bisa menyesuaikan mengikuti gerakan kepala. Earpad-nya dirancang mengikuti kontur telinga serta menggunakan bahan kain halus dan nyaman saat tersentuh kulit. Sennheiser GSP 500 juga dilengkapi mikrofon terintegrasi dengan fitur noise cancelling. Sennheiser GSP 500 menggunakan jack input 3,5mm dan dibanderol US$229. (foto: en-us.sennheiser.com)


DJI Zenmuse XT2

Kamera Drone Bersensor Ganda

DJI menggandeng FLIR System untuk menghadirkan kamera drone Zenmuse XT2 yang memiliki kemampuan thermal imaging. DJI Zenmuse XT2 didukung sensor CMOS 4K Visual 12 megapixel 1/1.7 inci dengan fitur 8x zoom digital dan sensor thermal FLIR Tau 2 yang bisa menghasilkan gambar 336 x 256 pixel atau 640 x 512 pixel dengan 4x zoom digital. DJI Zenmuse XT2 juga didukung teknologi FLIR MSX sehingga data visual dan data panas yang dikumpulkan kamera bisa digabungkan menjadi satu gambar. DJI menyediakan Zenmuse XT2 dengan pilihan lensa 9mm, 13mm, 19mm, dan 25mm serta gimbal dan fitur tahan cuaca dengan sertifikasi IP44 yang artinya tahan hujan, salju, asap dan kabut. (foto: www.dji.com)

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

67




Postcard

Lumajang

Pagi di Ranu Klakah Pagi hari di Ranu Klakah, Lumajang, Jawa Timur sangat tenang. Kabut tipis menelusup ke dalam pepohonan. Permukaan airnya cukup tenang dan tampak keemasan. semakin lengkap dengan munculnya aktivitas seorang warga lokal pencari ikan. Ia menggunakan rakit, lalu menebar jaring insang atau gillnet dari tepi hingga lambung danau. Pagi di Ranu Klakah begitu syahdu.

DODY WIRASETO JAKARTA

70

LIONMAG MEI 2018


a timur jaw 01.05.2018

DO

I

A

I

N

N ES

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

71


SSQ

Airworthiness

Kelaikan Terbang Kelaikan terbang didefinisikan sebagai kemampuan pesawat terbang untuk dioperasikan, baik dalam penerbangan maupun di darat, tanpa membahayakan awak pesawat, awak di darat, penumpang, atau pihak ketiga secara signifikan. Secara sederhana, Kamus Webster’s mendefinisikan kelaikan terbang sebagai ‘’fitness to fly’’, tetapi tetap memunculkan pertanyaan tentang arti sebenarnya fitness (kebugaran). Kelaikan terbang adalah ukuran kecocokan pesawat terbang untuk penerbangan yang aman. Sertifikasi kelaikan terbang diberikan oleh otoritas penerbangan nasional dan dikelola dengan melakukan tindakan pemeliharaan yang diperlukan sesuai dengan standar internasional yang ditetapkan Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO). Adalah tanggung jawab maskapai penerbangan untuk memberikan layanan terbaik kepada penumpangnya, termasuk keselamatan, keamanan, dan kualitas. Semuanya merupakan faktor yang akan membuat penumpang merasa puas saat naik pesawat. Juga menjadi tanggung jawab maskapai penerbangan untuk mematuhi peraturan Nasional dan bekerja sama dengan Otoritas Penerbangan Sipil demi memastikan operasi yang aman sesuai dengan peraturan kelaikan terbang. Maskapai-maskapai dalam Lion Air Group bangga bekerja sama dengan Otoritas Penerbangan Sipil dari negara-negara lain. Beberapa bulan lalu, ICAO meningkatkan peringkat Otoritas Penerbangan Sipil Thailand dan Indonesia. Sebuah pengakuan dari ICAO terhadap upaya-upaya kedua negara tentang keselamatan penerbangan. Khusus untuk Indonesia, berdasarkan hasil Universal Safety Oversight Audit Program (USOAP) —program audit keselamatan universal yang diselenggarakan ICAO— Indonesia menduduki peringkat ke-55 dari 191 negara. Hasil bagus ini dicapai berkat kerja keras semua maskapai nasional serta pemangku kepentingan lain yang terlibat seperti manufaktur pesawat terbang, bandara, dan pengendali lalu lintas udara. Maskapai penerbangan Lion Air Group telah dipercaya untuk berpartisipasi sebagai operator untuk membantu Otoritas Nasional dalam memenuhi audit USOAP melalui ICAO Coordinated Validation Mission (ICVM). Sebagai penumpang, Anda mungkin tidak merasakan dampaknya secara langsung, tetapi berita ini setidaknya memberikan kita pelajaran berharga tentang pentingnya konsistensi menjaga keselamatan terbang dengan mematuhi peraturan yang ada. Terima kasih telah mempercayai kami untuk membawa Anda dalam perjalanan yang mengutamakan keselamatan. Selamat menikmati penerbangan Anda. Capt. Jose Fernandez Corporate Safety Director Lion Group

Airworthiness is defined as the ability of an aircraft to be operated in flight and on the ground without significant hazard to aircrew, ground crew, passengers or to third parties. Webster’s Dictionary gives a far simpler definition of airworthiness as ‘’fitness to fly”, but raises the question of what fitness actually means. Airworthiness is the measure of an aircraft’s suitability for safe flight. Certification of airworthiness is conferred by a certificate of airworthiness from the state of aircraft registry national aviation authority, and is maintained by performing the required maintenance actions in accordance with international standards by the International Civil Aviation Organization (ICAO}. It is the responsibility of an airline to provide the best service to its passengers, including Safety, Security and Quality. All of them are factors that will make passengers feel satisfied when boarding a plane. It is also the responsibility of an airline to comply with the National rules and cooperate with the Civil Aviation Authorities to ensure a safe operation according to the airworthiness regulations. Lion Air Group’s airlines are proud to cooperate with the Civil Aviation Authorities of our countries of operation. In past few months the Civil Aviation Authorities of Thailand and Indonesia have upgraded by the ICAO recognizing the efforts on both countries on Safety. In the particular case of Indonesia that based on the results of the Universal Safety Oversight Audit Program (USOAP) held by ICAO, Indonesia has been ranked 55th in a list of 191 countries. The good result has been achieved by the hard work of all national airlines and other stakeholders involved, such as aircraft manufacturers, airports, and traffic controller. Lion Air Group as one of the airlines has been trusted to participate as operator to assist the National Authorities in fulfilling the USOAP audit through ICAO Coordinated Validation Mission (ICVM). You as a passenger may not feel the impact directly, but this news at least provides us with important lessons on the importance of maintaining safety by consistently comply with the existing regulation. Thank you for trusting us to take you to a journey that prioritizes Safety. Have a safe and pleasant flight



LION GROUP FLEET

1 UNITS Boeing 747 - 400 506 seats ECONOMY

3 UNITs AIRBUS A330-300 440 SEATS ECONOMY

70 UNITS Boeing 737 - 900 ER 215 SEATS ECONOMY

35 UNITS BOEING 737 - 800 NG 189 SEATS ECONOMY Rata-Rata usia pesawat : 3 Tahun 6 Bulan

8 UNITS Boeing 737 MAX 8 180 seats economy

LION AIR: TOTAL 117 UNITS

6 UNITS Boeing 737 - 900 ER TOTAL 180 SEATS : 168 seats economy - 12 seats business

8 UNITS Boeing 737 - 800 NG

TOTAL 162 SEATS : 150 seats economy - 12 seats business

40 UNITS AIRBUS A 320-200 CEO TOTAL 156 SEATS : 144 seats economy - 12 seats business Rata-Rata usia pesawat : 7 Bulan

BATIK AIR: TOTAL 54 UNITS 6 UNITS Boeing 737 - 900 ER TOTAL 180 SEATS : 168 seats economy - 12 seats business

23 UNITS Boeing 737 - 800 NG

TOTAL 162 : 150 seats economy - 12 seats business

16 UNITS ATR 72-600 Rata-Rata usia pesawat : 1 Tahun

MALINDO AIR: TOTAL 45 UNITS 17 UNITS Boeing 737 - 900 ER 215 SEATS ECONOMY

10 UNITS Boeing 737 - 800 NG TOTAL 162 150 seats economy - 12 seats business Rata-Rata usia pesawat : 7 Bulan

1 UNITs AIRBUS A330-300 440 SEATS ECONOMY

THAI LION AIR: TOTAL 28 UNITS 20 UNITS ATR 72-500 72 seats economy.

34 UNITS ATR 72-600 72 seats economy. Rata-Rata usia pesawat : 2 Tahun 6 Bulan

WINGS AIR: TOTAL 54 UNITS 2 UNITS HAWKER 900XP Rata-Rata usia pesawat : 2 Tahun 5 Bulan


WELCOME ABOARD

Selamat Datang

Apa yang harus Anda ketahui tentang keamanan, kenyamanan dan keselamatan Anda di dalam pesawat. What you need to know about the security, comfort and safety in the aircraft.

PERALATAN ELEKTRONIK Electronic devices Untuk penggunaan laptop dan PDA boleh dipergunakan setelah fasten seatbely “OFF” dengan menggunakan flight mode. Setelah fasten seatbelt “ON” untuk persiapan mendarat makan penumpang harus mematikan penggunaan laptop dan PDA tersebut. For the use of laptops and PDAs may be used after the fasten seat belt off and using flight mode. After the fasten seat belt on in preparation for landing, the passengers have to turn off the laptop and PDA users. BARANG-BARANG BERBAHAYA LAINNYA Dangerous goods Barang-barang yang mudah terbakar (seperti korek api), meledak (petasan), material yang mengandung magnet, baterai, tabung gas, tidak diperbolehkan untuk dibawa. The goods are flammable (such as matches), explode (firecrackers), containing material magnets, battery, gas cylinders, are not allowed to be brought. MEROKOK Smoke Peraturan Pemerintah melarang kegiatan merokok selama dalam penerbangan. Terdapat detektor asap di semua toilet dan akan dikenai sanksi bagi yang melanggar aturan. Government regulations prohibit smoking during in-flight activities, there are smoke detectors in all toilets and will be subject to penalties for those who break the rules. BAJU PELAMPUNG Live vest Jaket/Baju Pelampung merupakan salah satu peralatan keselamatan di pesawat untuk kondisi darurat di atas air, jangan keluarkan jaket/baju pelampung dari tempat dalam kondisi normal dan tidak untuk dibawa pulang. Penumpang akan mendapatkan hukuman bagi yang mencuri jaket/ baju pelampung berdasarkan Peraturan Pemerintah Pasal 54 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009.

Live vest is one of safety equipment in the aircraft for emergency condition on water, please do not remove live vest from the place in normal condition and do not to take home. Passengers will get punishment who stole the live vest based on Government regulations. Article 54 of Law No. 1 of 2009 (Pasal 54 undangundangnomer 1tahun 2009). MINUMAN BERALKOHOL Alcohol beverage Lion Air tidak menyediakan minuman beralkohol di seluruh penerbangannya, dan seluruh penumpang Lion Air dilarang mengonsumsi minuman beralkohol selama penerbangan berlangsung. Lion air does not provide alcohol in lion air flight service, passengers are prohibited from consuming alcohol during the flight. WANITA HAMIL PREGNANCY WOMEN Usia kehamilan di atas 28 minggu diwajibkan menyertakan surat keterangan medis yang menyatakan penumpang sehat secara medis untuk ikut dalam penerbangan. Dan mengisi formulir pertanggungan risiko Form of Indemnity (FOI). A pregnancy age over 28 weeks is required to include a medical certificate stating that passengers are medically fit to participate in the flight. And fill out the form of risk called Form of Indemnity (FOI). PERJALANAN DENGAN ANAK-ANAK Travelling with kids Lion Air tidak menyediakan makanan bayi untuk rute domestik dan popok tidak disediakan di pesawat. Lion Air hanya menyediakan air panas untuk susu bayi. Lion air does not provide baby food for domestic service, diapers are also not provided on the plane. Lion air only provide hot water for baby milk. UTAMAKAN KESELAMATAN Safety Priority • Sabuk pengaman harus selalu terpasang sewaktu take-off dan landing. Dianjurkan untuk selalu memasang seat belt selama penerbangan. Seat belts should always be installed during take-off and landing. It is recommended to always put the seat belt during flight. • Barang bawaan harus diletakkan di atas kepala atau di bawah kursi di depan Anda. Luggage must be placed on top of the head or under the seat in front of you.

• Silahkan membaca kartu instruksi keselamatan yang terdapat di dalam kantong kursi. Di kartu tersebut Anda bisa mengetahui pintu darurat dan letak jaket pelampung. Please read the safety instruction card that is present in the seat pocket. In the card you can determine the location of the emergency exit and a life jacket. • Perhatikan baik-baik demo keselamatan dan instruksi yang diberikan oleh cabin crew. Look carefully the safety demonstration and instructions which given by the cabin crew BAGASI Baggage Barang atau benda tajam harus dipak dalam bagasi dan tidak diperkenankan untuk dibawa ke dalam bagasi kabin. Bawalah benda berharga dalam tas yang Anda bawa sendiri. Goods or sharp objects should be placed in the trunk and not allowed to be brought into the cabin baggage. Bring precious objects in the bag you carry yourself. Perhatikan berat bagasi Anda. Note the weight of your luggage - Carry on baggage (Bagasi Kabin) tidak lebih dari 7 kg Carry-on baggage (bagasi kabin) not more than 7KG - Bagasi untuk Rute Domestik & Internasional Baggage for domestic & international route: Kelas Ekonomi / Economy class: 20 kg

40 cm

PONSEL Mobile phone Semua ponsel dan peralatan elektronik yang menggunakan pemancaran radio tidak diperbolehkan selama berada di dalam pesawat, hal ini sangat mengganggu sistem navigasi dan komunikasi dengan menara pengawas setempat. All mobile phones and electronic devices that use radio transmission is not allowed during the flight, it can be disturbing system navigation and communication with local control tower

30 cm

20 cm


LION AIR GROUP ROUTE MAP

76

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

77


KIDZONE

78

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

79


80

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

81


82

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

83


84

LIONMAG MEI 2018


UMRAH

9 HARI start

Daftar Sekarang

Langsung Berangkat ! Muhamad Umar Bakadam

Vice President Kanomas Group

Kanomas Group adalah Provider Visa Umroh Terbesar di Dunia, kami memberikan pelayanan yang Aman, Nyaman dan Amanah untuk Jamaah. Pilihan Umroh dengan harga terbaik, Umroh Hemat, Umroh Exclusive, Umroh Plus Turkey, Umroh Plus Aqso, Umroh Plus Eropa, Umroh Plus Cairo, dan Paket Liburan Muslim. Tiga Kota Besar Jakarta, Surabaya dan Makassar menjadi kekuatan kami, diluar dari kantor cabang dan perwakilan kami di lebih dari 30 Kota Besar di Indonesia .

Hotel Madinah *4 :

Rawdat Al Aqeeq Hotel Makkah *5 :

Le Meridien Hotel Direct From | Langsung dari

Makassar

JAKARTA

hubungi kami di

Gedung Menara Bosowa, Lantai 8 Unit J Jalan Jendral Sudirman No. 5 Makassar, Sulawesi Selatan

Direct From

9 Hari

by

0411 - 368 1116

Direct From 9 Hari

SURABAYA

Direct From

PADANG

9 Hari

UMRAH UMRAH Promo UMRAH Promo 27,500,000 21,000,000 20,000,000 exclusive

start

start

IDR

*syarat dan ketentuan berlaku

IDR

start

*syarat dan ketentuan berlaku

IDR

*syarat dan ketentuan berlaku

Hotel Madinah *5 :

Hotel Madinah *4 :

Hotel Madinah *4 :

Hotel Makkah *5 :

Hotel Makkah *4 :

Hotel Makkah *4 :

Grand Mercure Fairmont Hotel

Rawdat Al Aqeeq Dar Al Eiman Grand

Rawdat Al Aqeeq Dar Al Eiman Grand

Tanpait Trans dreamtour.co Gedung Dream House Jl. Matraman No.7 Jakarta hubungi kami di

021 - 2138 1090 Group of

GROUP

Intiland Tower 1st Floor Jl. Panglima sudirman 101-103 Surabaya hubungi kami di

031 - 5359 666

Dream Tour Jl. Baypass No 12 Aur kuning, Bukittinggi hubungi kami di

0811 668054 Sponsored by

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

85


LADY IN THE AIR

Baiq Rissa Fitria Rinjani

Utamakan Pariwisata Indonesia Raut wajahnya seketika serius kala berbincang soal pariwisata Indonesia. Adalah Baiq Rissa Fitria Rinjani, wanita yang karib disapa Rissa ini begitu tertarik semua yang berkaitan kepariwisataan Negeri ini. Bukannya tanpa alasan, pasalnya Rissa pernah menjadi Putri Mandalika tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat 2012, mengalahkan seluruh peserta putri-putri asli Lombok. Sebagai Putri Mandalika yang sekaligus didaulat menjadi duta pariwisata berperan penting dalam memperkenalkan potensi pariwisata Indonesia khususnya Lombok dan sekitarnya. Wanita yang berkarier sebagai pramugari Lion Air ini, sadar bahwa Indonesia memiliki alam dan budaya yang begitu beragam dan sangat indah. Indonesia layak dijadikan destinasi wisata unggulan dunia. Rissa mengajak, khususnya generasi muda untuk lebih sering mengeksplor wisata Indonesia ketimbang buru-buru melancong ke luar negeri. “Masih banyak pesona alam dan budaya di Negeri ini yang layak dieksplor. Inilah salah satu cara kita turut memajukan pariwisata Indonesia,” tutur putri dari pasangan suami-istri Lalu Saifudin dan Baiq Sahtum, yang lahir dan besar di Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat itu. Ditemui di sela-sela pemotretan di Tugu Kunskring Paleis, Menteng, Jakarta Pusat, dengan santai Rissa menuturkan sebagian kisah hidupnya. Menurutnya, menjadi seorang pramugari itu adalah pekerjaan mulia, karena bisa menolong sesama bahkan di saat bahaya sekalipun. Selain itu harus tampil ramah, cantik, dan selalu tersenyum dalam kondisi apapun. “Menggeluti profesi ini kita harus berani menanggalkan ego demi mencapai tujuan penerbangan yang sama. Karena pada dasarnya baik penumpang maupun seluruh awak pesawat menginginkan penerbangan yang aman, nyaman, dan selamat sampai tujuan,” jelas penyuka warna pink dan makanan favoritnya mie ayam ini. Untuk menjadi seorang pramugari, dibutuhkan disiplin dan tanggung jawab tinggi. Rissa bersyukur karena nilai-nilai tersebut sudah ia dapatkan saat mengikuti ajang kontes Putri Mandalika yang sangat bermanfaat hingga saat ini. Selain itu, sebagai seorang pramugari harus santun dan berkepribadian baik dan menarik. “Kita harus jadi orang yang baik dan sabar. Baik itu tidak hanya dalam tindakan, tapi juga harus dari dalam hati,” ujar gadis yang tergabung dalam Batch 227 ini menutup perbincangan sore itu. TEKS Ristiyono FOTO Riman Saputra N. & Ristiyono WARDROBE Artina LOKASI Tugu Kunstkring Paleis, Menteng-Jakarta

86

LIONMAG MEI 2018


FOTO Riman Saputra N.

INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

87


88

LIONMAG MEI 2018


INFLIGHT MAGAZINE OF LION AIR

89


90

LIONMAG MEI 2018


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.