29 - Hengkang

Page 1

1

KIA All New Sorento: SUV Senyaman Sedan

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

http://majalah.batampos.co.id

tips bisnis FOTOGRAFI

Agar Mesin Mobil Tetap Prima

Baby Spa

4 Cara

Membangun Pernikahan yang Kokoh

Hobi Jadi Bisnis Berbuah Manis

Istimewakan Si Kecil dengan Perawatan Mewah

Hidangan lezat dari priangan

Berebut Investor dengan Tetangga Daya Saing Lemah akibat Politik Pemerintah Ada Wi-Fi Gigi untuk Kontrol Nafsu Makan EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


2 edisi 29, minggu IV Agustus 2013

otomotif 60

All New Sorento ditujukan untuk profesional, pengusaha, maupun eksekutif yang membutuhkan mobilitas tinggi dengan kendaraan tangguh tetapi dengan kenyamanan sedan.

history 74

Agustus adalah bulan istimewa bagi Indonesia. Jauh sebelum merdeka, Indonesia yang dikenal dengan nama Nusantara, melewati berbagai peristiwa besar: mulai perang saudara hingga perang melawan kolonialisme.

kiprah 52

Lebih dari separuh usianya dihabiskan untuk beragam kegiatan sosial. Ia mendirikan rumah sakit hingga rumah singgah untuk anak jalanan. Dijuluki Ibu Suku Laut.

fokus peristiwa 06 Dua tahun terakhir, ada 12 perusahaan penanaman modal asing (PMA) yang angkat kaki dari Batam. Semester pertama 2013 saja sudah tiga perusahaan menarik diri, salah satunya pergi diam-diam dengan menelantarkan lebih dari 700 karyawan.

digistyle 59

Wi-Fi kinisudah pula dipasangkan ke gigi manusia untuk membantu mengontrol perilaku makan berlebih.

creatrep 38

Meski masih bekerja di perusahaan ternama di Batam, Iwan Christianto tetap menyalurkan hobinya dan menjadikannya bisnis yang menghasilkan uang. Desain Cover: xocu

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013 foto: 123rf

indeks


3 kutubkhanah 48

Judul hikayat ini sangat menggerunkan atau menakutkan. Namun isinya bukanlah kisah horor yang dapat membuat bulu kuduk berdiri.

media

31

Apa jadinya proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945, jika tak ada radio? Barangkali, pada hari-hari selepas itu, yang tahu bahwa Indonesia -yang diwakili sejumlah tokoh- telah merdeka, hanya segelintir orang saja.

tips101 72

Semua pasangan pasti menginginkan pernikahan yang langgeng hingga kematian memisahkan mereka. Namun pernikahan yang kokoh tentunya bukan hal yang mudah didapatkan. Pasangan harus berusaha untuk menjaga keutuhan pernikahan mereka.

edisi 29, minggu IV Agustus 2013 EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

tourism 56

Bandung memang dikenal dengan kota wisata kuliner. Aneka masakan ala Sunda menghiasi setiap sudut ibu kota priangan tersebut. Namun tak usah jauh-jauh kesana karena Bandung Resto hadir di Batam.

trend 33

Setiap orang memerlukan rileksasi. Tak terkecuali bayi, si makhluk kecil yang lucu nan menggemaskan ini. Selain bayi menjadi lebih ‘happy’ ternyata perawatan ini sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang anak.

gadagadu 68

Pasangan artis dan pembalap, Marcella Zalianty dan Ananda Mikola, tengah menantikan kehadiran anak kedua. Produser sekaligus sutradara film Rectoverso tersebut saat ini mengandung enam bulan.

indeks


4

spash

sedia payung sebelum hujan

Bureaucratie Di

ambil dari suku kata Bahasa Prancis: bureaucratie, orang Inggris kemudian menuliskannya menjadi bureaucracy. Dalam teori manajemen, birokrasi diterjemahkan sebagai rantai komando. Dengan ciri-ciri, prosedur ketat dan segepok kertas formulir sebagai penghubung mata rantai. Di negara nenek moyangnya, kata bureaucratie berarti meja. Mulai digunakan pada 1818. Dua abad kemudian, di banyak negara, terutama negara berkembang seperti Indonesia, birokrasi memang berarti deretan meja yang mesti dilalui siapa saja yang ingin berurusan dengan penyelenggara negara. Setiap meja yang berderet-deret itu, baik terhubung oleh kertas formulir atau tidak, punya arti yang sama, yaitu uang. Meski nilainya berbeda-beda, tergantung

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

genting tidaknya urusan dan tinggi rendah jabatan pemiliknya. Dan, uang yang beredar dari meja ke meja itu, meski diserahterimakan di atasnya, kerap disebut sebagai ‘’uang bawah meja’’. Di negara-negara maju yang dikelola pemerintah yang akuntabel dan transparan, penyelenggara pemerintahan memangkas sebanyak-banyaknya mata rantai birokrasi yang panjang itu, untuk meningkatkan daya saing dan citra negara. Uang bawah meja selama ini dikeluhkan sebagai penyebab kemunduran perekonomian karena melahirkan biaya tinggi dan larinya investasi. Di Indonesia, mata rantai birokrasi yang rumit seolah sengaja dipelihara. Karena itu lahir adagium yang lazim diucapkan warga: kalau bisa dipersulit kenapa harus dipermudah.


5

S

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

kartop KARTUN OPINI


fokus

6

p e ri s ti w a

Kisah Jepang Pulang Lewat Jalan Belakang Editor: YERMIA RIEZKY

Dua tahun terakhir, ada 12 perusahaan penanaman modal asing (PMA) yang angkat kaki dari Batam. Semester pertama 2013 saja sudah tiga perusahaan menarik diri, salah satunya pergi diam-diam dengan menelantarkan lebih dari 700 karyawan.

email : majalah@batampos.co.id

A

ir mata ratusan karyawan PT Sun Creation Indonesia (SCI) di Kawasan Tunas Industri Batam Center bercucuran begitu suara takbir berkumandang Kamis subuh, 9 Agustus 2013. Sesekali mereka mengikuti gema takbir itu sambil terus menangis. Ya, pagi itu adalah lebaran Idul Fitri 1434 Hijriah. Namun ratusan karyawan perusahaan asal Jepang itu tidak bisa merayakannya. Mereka memilih bertahan di perusahaan, karena khawatir jika meninggalkannya, aset-aset yang ada di perusahaan hilang. “Aset yang ada sekarang ini saja tidak cukup untuk bayar

Editor: M. Nur email : majalah@batampos.co.id

gaji kami, apalagi nanti kalau ada yang hilang seperti bulan lalu. Ini memang menyakitkan, tapi inilah yang bisa kami lakukan, uang kami pun sudah tidak ada,� kata Sodikin, Pimpinan Unit Kerja (PUK) Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), pagi itu. Kesedihan mendalam tampak dialami oleh Yanti, buruh wanita SCI. Sambil menyeka air matanya, ia mengungkapkan di awal Ramadan ia telah memberitahu keluarganya di Medan, Sumatera

Foto: eusebius/batam pos

Suasana mogok kerja di PT Sanmina, Batamindo. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


7

fokus p e ri s ti w a

Foto: Cecep M/batam Pos

Ratusan buruh PT SCI unjuk rasa di gedung DPRD Batam, Senin (22/7). Utara, bahwa ia akan pulang berlebaran. Namun harapan itu sirna ketika pimpinan perusahaan mereka kabur tanpa membayar gaji dan pesangon pertengahan Juli lalu. “Jangankan untuk pulang kampung, untuk makan saja susah. Sekarang saya hanya punya uang dua ribu rupiah. Inilah modal berlebaran hari ini,” ujarnya. Air matanya pun tumpah lagi. *** Persoalan di PT SCI bermula pada Senin, 24 Juni 2013. Ketika itu, General Manager PT SCI, Rudi Harianto bolak balik ke ruang kerja Direktur Utama Kazuya Nakauchi, namun yang ditunggu tak kunjung datang. Ia kemudian mengecek di hotel tempat Kazuya tinggal. Pihak hotel mengatakan yang dicari meninggalkan hotel dua hari sebelumnya. Rudi heran. Ia tidak dikabari pria Jepang perwakilan Taiyokoki di PT SCI itu. Taiyokoki adalah induk SCI, perusahaan elektronik yang memproduksi kumparan dan perangkat elektronik untuk optik. Pelanggan produk SCI antara lain Panasonic dan Ricoh. Selain Kazuya, ada tiga staf Jepang yang bekerja di SCI. Ketiganya juga tidak muncul. “Merasa ada yang tidak beres, saya kumpulkan seluruh staf dan manajemen siang harinya untuk rapat. Saya katakan pada mereka kalau hari in staf Jepang tidak masuk kerja, kemungkinan mereka kembali ke Jepang,” kata Rudi, Rabu pekan lalu. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Staf lain berupaya tetap positif. Mereka mengira orang-orang Jepang itu sedang berlibur atau sakit. Senior Manager Agus Wibowo berpikir mereka dipanggil ke kantor pusat di Jepang untuk rapat di sana. “Kami juga tidak pernah berpikir macam-macam karena di Batam tidak pernah ada perusahaan Jepang yang melarikan diri. Itu yang menjadi jaminan,” kata Agus. Dari rapat itu, manajemen memutuskan untuk tetap produksi. Delapan puluh tujuh mesin di pabrik PT SCI terus memproduksi kumparan dan perangkat elektronik yang digunakan untuk keperluan optik. “Kami masih punya 27 ton material,” terang Agus. Rudi sendiri terus berupaya menghubungi kantor pusat Taiyokoki di Jepang meski tak kunjung ada tanggapan. Belum satu minggu berproduksi sejak perginya staf Jepang, masalah mulai terendus. Perusahaan tidak lagi mendapat pasokan bahan. Pengiriman produk juga tidak bisa dilakukan karena permintaan distop. Kekhawatiran bertambah ketika para staf mengetahui alamat email ke Taiyokoki diblok, kecuali milik General Manager, akuntan, dan manajer sumberdaya manusia. Lebih parah, semua data tentang PT SCI di laman taiyokoki.co.jp dihapus. Situs itu tak lagi mencantumkan pabrik mereka di Batam. Laman yang sama juga tak mencantumkan sejarah berdirinya PT SCI pada September 2000. “Semua dihapus sejak kepergian staf Jepang,” ujar Agus Wibowo.


8

fokus p e ri s ti w a

Foto: Cecep M/batam Pos

Manajemen hingga operator terkejut dengan sumberdaya perusahaan harus dikerahkan. “Kami sikap perusahaan induk. Sebelumnya, melihat itu sebagai rencana bisnis biasa,” kata mereka tidak melihat adanya gelagat dia. perusahaan akan kabur begitu saja. Sodikin juga menilai pemindahan Kepergian mereka me“Hubungan kami operator dengan mesin adalah hal yang wajar. Enam nyisakan tanggungan staf Jepang itu cukup baik walautahun ia bekerja di SCI, berulang kali berupa gaji karyawan pun komunikasi kami terbatas,” mesin-mesin winding dirotasi. “Ada bulan Juni dan Juli kata Sodikin. yang datang dari Cina, atau mesin 2013, THR, dan pesanPun dengan kegiatan perusadari Batam yang dikirim keluar,” gon. Jumlahnya menhaan induk mengirimkan 22 mesin terang dia. capai Rp26 miliar. winding ke pabrik El Sol Electronic, Meski wajar, tak sekali pun terbetik Filipina, tidak dicurigai pekerja SCI dalam benak Rudi pihak Taiyokoki lepas sebagai bagian dari upaya meninggalkan tanggung jawab. “Kalau saya mengetahui Batam. El Sol merupakan anak perusahaan perusahaan mau lari, mending saya berhenti Taiyokoki yang didirikan di Filipina pada 2010. Taisaja atau saya laporkan ke polisi,” ujar Rudi. yokoki juga memiliki anak perusahaan Fuzhou DevelopYang membuat dia bingung, minggatnya perwakilan ment Zone di Cina. perusahaan induk, menciptakan prahara bagi karyawan, Rudi melihat pengiriman ini sebagai satu kewajayang kontrak dan permanen, tak terkecuali jajaran ran karena produk-produk PT SCI tidak lagi kompetitif. manajemen. Pasalnya, kepergian mereka menyisakan Pemindahan ini juga ditambah pertimbangan meningtanggungan berupa gaji karyawan bulan Juni dan Juli katnya upah minimum kota (UMK) Batam tahun depan. 2013, THR, dan pesangon. Menurut Sodikin, jumlah tang“Perusahaan induk sepertinya berpikir untuk mengecilgungan mencapai Rp26 miliar. Jumlah itu dibenarkan kan SCI,” kata Rudi. Rudi. Agus memiliki penilaian yang sama. Sebagai korporasi, Nasib pekerja SCI terkatung-katung karena sampai Taiyokoki akan melihat anak perusahaan yang memisaat ini belum ada pernyataan resmi bahwa SCI berhenti liki banyak pelanggan. Di tempat yang banyak itulah beroperasi. Senior Manager PT SCI, Agus Wibowo menEDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Karyawan PT SCI unjuk rasa di DPRD Batam, meminta hak mereka diperjuangkan, Senin (22/7).


9

fokus p e ri s ti w a

gungkapkan, pihak Taiyokoki tidak mau mengumereka. “Mental kami kena. Kami tidak pernah mumkan perusahaan itu tutup. Menurut menyangka kejadiannya seperti ini,” ujar dia. dia ada proses legal yang harus dilaku“Ini pertama kalinya perusahaan Jepang kan saat mengumumkan itu. “Misalmelarikan diri,” kata Rudi. Saya bekerja delanya melalui pernetapan pailit dan Rudi dan jajaran manajemen menpan tahun dan punya langkah lainnya,” kata Agus. coba menenangkan pekerja. Namun, keluarga. Sekarang Sayang, tak satu pun langkah itu pencurian kabel magnet seberat 240 saya kredit motor dan dilakukan Taiyokoki. “Mereka tidak kilogram membuat mereka gusar. tidak tahu bagaimana gentle,” tukas Agus, kesal. Agus Muncul kecurigaan bahwa manajemelanjutkan pembamengeluh manajemen kena getah men yang mengambil aset itu untuk yaran kredit. karena jadi sasaran ‘tembak’ pekerja. dijual. Sejak itu karyawan menerapkan Manajemen SCI memang tak bisa jadwal jaga. menghindari 732 pekerja yang menunSetiap hari mereka membagi dua shift, tut pemenuhan hak-hak mereka. Terlebih, malam dan siang. Sekali shift delapan orang sejak 27 Juni 2013, produksi SCI praktis berhenti. berjaga. Di luar itu, banyak pekerja yang tak termasuk Tidak ada pasokan bahan baku. Permintaan pun berdalam petugas jaga yang datang. henti. Pekerja melalui PUK PT SCI berinisiatif meminta “Mereka kami bagi per wilayah seperti Batuampar, penjelasan dari manajemen. Bengkong, Tanjungpiayu. Ini agar mereka tidak perlu Dalam pertemuan awal yang berlangsung akhir datang setiap hari karena ongkos transportasinya akan Juni itu, manajemen pasrah dan meminta pengertian memberatkan mereka,” terang Sodikin. pekerja. Mereka mengaku tidak mengetahui kepergian Selain pekerja yang bertugas jaga, selalu ada pekerja staf Jepang. Tidak ada alasan yang diterima manajemen lain yang datang. Khususnya pada siang hari di mana terkait kepergian itu. Tak hanya itu, manajemen tidak pekerja perempuan berkerumun di depan pabrik di Kamendapat kepastian apakah SCI terus beroperasi atau wasan Industri Tunas. Mereka tak hanya berjaga, tetapi akan tutup. juga menanti kabar akan nasib mereka. Pernyataan manajemen membuat pekerja semakin Untuk mengetahui nasib pekerja, PUK kembali resah. Di luar manajemen, ada 732 pekerja yang nasibmelakukan perundingan dengan manajemen pada 8 nya menggantung. Rinciannya 523 orang karyawan perJuli 2013. Pekerja mempertanyakan dan meminta hakmanen dan 209 karyawan kontrak. Sebagian karyawan hak mereka. Pertemuan itu tak mencapai kesepakatan. kontrak berstatus kontrak alih daya. Kepastian akan hakPolemik ini lalu bergulir ke Gedung DPRD Batam. Dewan hak mereka makin jauh dari harapan. menggelar dengar pendapat PUK PT SCI dan manajemen. Kekhawatiran pekerja menjadi kanyataan. Gaji bulan Dalam kesempatan itu, Rudi Harianto mengaku terus Juni tak mereka terima. Ekonomi keluarga para pekerja mengusahakan agar pihak Taiyokoki memberikan kejelamulai tersendat. Pekerja pria yang jumlahnya 77 orang san status dan memenuhi hak-hak karyawan. kesulitan membiayai kebutuhan keluarga mereka. “Saya berusaha menghubungi lewat telepon atau e“Saya bekerja delapan tahun dan punya keluarga. mail, tapi tidak ada tanggapan,” terang dia. Ia mengaku Sekarang saya kredit motor dan tidak tahu bagaimana manajemen mengalami hal yang sama dengan pekerja melanjutkan pembayaran kredit,” kata Agus, salah satu karena mereka digaji dengan uang dari Taiyokoki. karyawan SCI. Hingga lewat bulan Juli, gaji karyawan belum juga cair. Sodikin memiliki kesulitan serupa. “Dua bulan sebeTunjangan Hari Raya sama saja tak jelas. Pupus harapan lum masalah ini muncul saya baru bayar uang muka bagi mereka yang ingin mudik atau mengirimkan uang rumah. Belum lagi akad kredit, kejadian ini menimpa hasil jerih payahnya di selama bekerja di Batam. kami,” ujar Agus. Pekerja yang gelisah kehilangan kesabaran. Tujuh raPekerja wanita yang berkeluarga sedikit aman. Ekonotusan karyawan kembali mendatangi Gedung DPRD Kota mi keluarga masih bisa dibebankan pada suami. Meski Batam pada 1 Agustus 2013. Tak tanggung-tanggung, kenyataannya tak sesederhana itu. Banyak dari pekerja mereka berniat menginap di gedung itu sampai tuntutan wanita memiliki suami yang bekerja di sektor informal mereka terpenuhi. yang penghasilannya tidak tetap dan tidak memiliki Para buruh menutup jalan depan Gedung DPRD. Merjaminan sosial kesehatan. Sementara itu, pekerja wanita eka memenuhi halaman, lobi lantai satu, dan lantai dua lajang terdesak biaya kontrakan dan kebutuhan primer ruangan itu. Mereka berdesa-desakkan, menangis, dan lainnya. meraung-raung mempertanyakan kepedulian pejabat Agus Wibowo menjelaskan, kejadian ini mengejutkan Kota Batam. Yang merasa menelantarkan mereka jadi EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


10

fokus p e ri s ti w a

Foto: repro

Laman Taiyokoki, induk PT SCI sebelum (kanan) dan sesudah hengkang. sasaran amarah: manajemen perusahaan, Pepulkan untuk meringankan pekerja yang akan merintah Kota Batam, dan BP Batam. merayakan Idul Fitri. Dari urunan Pemko, Keramaian itu berubah menjadi chaos setiap karyawan SCI mendapat Rp256 saat beberapa pekerja mulai pingsan. ribu. Setelah dihitung PUK, masingPak Mustofa (Widjaja) Harapan mereka bertemu Ketua masing membawa pulang Rp250 harus bertanggungjawab. DPRD Surya Sardi urung terlaksana. ribu. Mereka yang memberikan Belum lagi mereka dipaksa pulang “Enam ribunya kami masukkan izin. Jangan menyalahkan dan dilarang tidur di Gedung DPRD. kas PUK karena sulit memecah jumkamikarena kami tidak Tidak ada yang mampu menghalah itu. Jadi untuk menyederhanatahu apa-apa tentang pelangi aksi pekerja. Kamis, 1 Agustus kan saja,” kata Sodikin. rusahaan ini. 2013, pekerja menginap di Gedung BP Batam yang sempat dituding DPRD beralaskan tikar dan terpal. tidak peduli dengan nasib karyawan SCI Melihat persoalan ini makin panas belakangan turut memberikan sumbangan. Wakil Wali Kota Batam Rudi mendesak BP Sodikin menyebutkan, BP menyumbang beBatam bertanggung jawab. Pasalnya, BP Batam yang ras seberat 3,5 ton, gula 1,4 ton, mi instan 100 dus, 100 memberi izin investasi pada pemilik PT SCI. Secara bungkus kopi serta teh. Sumbangan juga datang dari khusus, Rudi menyebut nama ketua BP Batam. Badan Amil Zakat (BAZ) dan PUK FSPMI dari sejumlah “Pak Mustofa (Widjaja) harus bertanggungjawab. perusahaan. Paket itu dibagikan pada pekerja yang meMereka yang memberikan izin,” ujar Rudi, pada 2 Agusminta dan digunakan untuk dapur umum di pabrik. tus 2013. Ia menambahkan, “jangan menyalahkan kami Bersamaan dengan pembagian bantuan Pemko itu, karena kami tidak tahu apa-apa tentang perusahaan ini, Senior Manager PT SCI Agus Wibowo, mendapat kabar kami tidak punya data.” dari akuntan perusahaan Santi Saruan bahwa pihak TaiBP Batam melalui Direktur Pelayanan Terpadu Satu yokoki baru saja mentransfer dana sebesar 70 ribu dolar Pintu (PTSP) dan Humas, Dwi Djoko Wiwoho mengeAmerika Serikat atau setara dengan Rp700 juta. dana itu lak jika BP Batam dikatakan lepas tangan. BP Batam, ditransfer melalui kantor cabang Bank Mizuho di Jakarta. kata Djoko, terus berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Santi juga menyampaikan kabar itu pada Sodikin. MendJepang. engar kabar itu, Agus menyampaikan ke Rudi Harianto. “Kami masih berkoordinasi. Ini memerlukan waktu Hanya saja, Santi mengingatkan kabar itu belum yang panjang karena ada mekanisme yang diikuti,” kata dicek kebenarannya. Pasalnya, ia tidak memiliki akses Djoko, 2 Agustus 2013. “Ini mungkin butuh waktu tahumengecek dana di Bank Mizuho. Akses yang dimilikinya nan untuk menyelesaikannya.” hanya untuk mengecek dana di rekening perusahaan di Rudi sendiri mendorong pejabat Pemko Batam meBank Mandiri. nyumbang dari dana pribadi mereka. Dana itu dikumUntuk mengetahui kebenaran transfer tersebut ternyaEDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


1111

fokus p e ri s ti w a

Foto: Cecep M/batam Pos

ta butuh waktu lama. Jumat sore, bank telah tutup. Lebih parah, operasional bank diliburkan selama masa lebaran pada 5-9 Agustus 2013. Kabar dana itu tersebar di antara pekerja. Namun tak ada yang bisa memastikan. Sodikin yang menenangkan pekerja mengatakan Rudi berjanji memberikan kepastian usai libur Lebaran. “Saya menghubungi Sodikin akan memastikan dana tersebut pada 12 Agustus,” kata Rudi. Seperti yang dijanjikan, setelah mendapat kabar adanya dana Rp700 juta yang masuk ke perusahaan dari Santi, Rudi menyampaikan kabar itu pada Sodikin. Mereka berjanji bertemu di sebuah kedai di Batam Center keesokan harinya sekitar pukul sembilan. “Saya akan kabari jam sembilan di mana ketemunya,” kata Rudi pada Sodikin. Pertemuan itu untuk membahas pembagian dana kepada karyawan. “Saya perlu membahas pembagian itu karena dana yang masuk tak sesuai dengan tanggungan bulan Juli,” kata Rudi. Rudi menyebutkan, total tanggungan perusahaan pada Juni 2013 mencapai Rp3 miliar. Sebanyak Rp1,6 miliar merupakan gaji pegawai dan Rp1,4 miliar THR yang akan dibayar. Jumlah tersebut juga didesak Dinas Tenaga Kerja Kota Batam untuk segera dibayarkan. Rudi datang di tempat yang telah dijanjikan sebelum waktu pertemuan. Namun, kondisi Batam hari Selasa itu EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

tak bersahabat. Lepas subuh, hujan deras disertai angin kencang menghantam seluruh wilayah Batam. Kondisi itu memaksa Sodikin menunda keberangkatannya dari rumah. Rudi yang menunggu selama sekitar satu jam akhirnya meninggalkan kedai. Sebelumnya Rudi beberapa kali menelepon Sodikin, namun telepon di seberang tak kunjung diangkat. “Saya dalam perjalanan saat Pak Rudi menelepon,” kata Sodikin. “Saya bergerak ke pabrik karena belum ada kabar di mana tempat pertemuan. Selama perjalanan, ternyata Pak Rudi menelepon saya,” terang Sodikin. Baru beberapa saat Sodikin memarkir motornya, ia mendapat kabar rombongan pekerja bergerak ke rumah Rudi di Kompleks Citra Indah Batam Centre. Kabar yang sama diterima Rudi sekitar pukul 11.00. Saat itu ia sedang mengecek kesehatan. “Saya langsung bergegas ke rumah. Sampai di gerbang kompleks, saya melihat sudah banyak pekerja yang berkumpul, jumlahnya sekitar seratusan orang,” kata Rudi. Rudi heran, mengapa ada pergerakan massa. “Padahal selama ini saya sering komunikasi dengan ketua PUK, Sodikin. Soal dana dan rencana pembagian pun saya sampaikan dan minta dia mengkomunikasikan dengan teman-teman pekerja,” kata dia.

Karyawan PT SCI meminta DPRD Batam membantu meringankan beban mereka saat demo, Senin (22/7).


12

fokus p e ri s ti w a

Sodikin sendiri membantah menggerakdan non-muslim, untuk karyawan yang kan massa. Beberapa pengurus PUK ikut rekeningnya bermasalah dengan Bank dalam pergerakan massa ke Citra Indah. Mandiri THR dibagikan kontan, serta Dua kali Turut pula dalam rombongan SekPUK dan manajemen membentuk mereka mengirim retaris Konsulat Cabang FSPMI Kota tim verifikasi dan memperbarui surat, mengancam Batam, Suprapto. informasi terkait persoalan ini. mogok hingga tiga Saat tiba di Citra Indah, Rudi tak Keesokan harinya, Rabu minggu bulan. Bayangkan. mampir di rumahnya. Ia memilih lalu, PUK membagikan THR karyOrang Jepang mana berhenti di taman kompleks dan meawan. Setiap karyawan mendapat mau digertak. minta pekerja agar tidak menuju rusetengah dari haknya. Dana THR mahnya di Blok C5 Nomor 28. Sejumlah ditransfer ke rekening masing-masing, pekerja tidak mendengar permintaannya kecuali bagi mereka yang rekeningnya berdan tetap bergerak ke rumahnya. Di taman, masalah. Rudi sempat saling dorong dengan beberapa pekerja sebelum ia memilih pergi dari situ. Istrinya juga meningNamun kegundahan belum berakhir. Saat Batam Pos galkan rumah tak lama setelah itu. mengunjungi pabrik PT SCI di Kawasan Industri Tunas, Rudi menyesali aksi pekerja. Saat akan pergi, ia meBatam Center, akhir pekan lalu, sudah ada delapan orang minta Sodikin untuk membubarkan pekerja yang ada di yang keluar dari kontrakannya dan tidur di kantor. “Mersana. eka tak punya uang lagi untuk bayar kontrakan,” kata “Saya tidak mau ketenangan warga kompleks tergangSodikin. gu karena adanya rombongan pekerja. Itu jelas mengMereka tidur di meja-meja panjang, tempat pekerja ganggu secara mental. Istri saya saja saat keluar disodulu merakit produk. Lampu di ruangan seluas dua raki,” kata Rudi. Ia berjanji akan menghubungi Sodikin ribu meter persegi itu dipadamkan. Hanya beberapa untuk menjadwalkan pertemuan yang sempat tertunda. lampu yang menyala, yakni di dekat ruang teknisi yang Agus Wibowo mencurigai ada pihak yang tidak senang dijadikan pengurus PUK mendata pembagian bantuan dengan Rudi secara pribadi. Oknum tersebut ingin mebagi karyawan. Di salah satu pojok ruangan, pekerja manfaat kondisi ini dengan meprovokasi pekerja untuk memasang proyektor dan layar lebar. Sekitar 30 buruh menyerang Rudi. perempuan menonton film horor dalam negeri. “Pak Rudi termasuk baru di sini, baru satu tahun Sesekali mereka berteriak saat hantu pembunuh empat bulan. Selama itu, mungkin ada yang tidak suka mengejutkan tokoh-tokoh di film itu. Bak film horor dengan gaya kepemimpinan dia. Pas terjadi persoalan yang mereka tonton selama berjaga-jaga di pabrik, masa ini, dia memanfaatkan kondisi ini untuk menggerakkan depan buruh SCI mencekam. Mereka tak pernah tahu, pekerja,” kata Agus. Ia sendiri mengaku hanya mengkapan sisa THR, gaji, dan pesangon mereka dilunasi. indikasi hal itu dan tak memiliki orang yang dicurigai *** secara khusus. Lalu apa yang membuat perusahaan tersebut kabur? Siang hari usai kejadian di Citra Indah, Rudi dan Sumber Batam Pos di internal perusahaan mengatakan, Sodikin bertemu di Hotel Vista. Rudi bersama Agus Wimereka sudah merasa adanya indikasi motif yang mebowo sementara Sodikin ditemani Wakil Ketua PUK PT maksa investor Jepang itu kabur. Pertama, tidak adanya SCI, Sugeng. Dalam pertemuan itu hadir pula Kapolsek kepastian hukum. Batam Kota Suherman Zein. “Kenaikan UMK yang besar dan tuntutan upah sunduDalam pertemuan itu mereka menyepakati, dana lan menyulitkan perusahaan,” ujar sumber itu. Rp 700 juta itu merupakan dana THR karyawan selain Indikasi lain adalah keresahan investor karena tuntumanajemen. Peruntukan itu disepakati untuk memudahtan mogok kerja jika hak-hak karyawan tidak dipenuhi. kan perhitungan karena tanggungan THR sebesar Rp1,4 Tanpa melalui manajemen perusahaan, mereka menmiliar. girim surat ke perusahaan induk. “Untuk memudahkan pembagian, pada tahap ini kary“Dua kali mereka mengirim surat, mengancam mogok awan menerima setengah THR. Sisanya akan dibayarkan hingga tiga bulan. Bayangkan. Orang Jepang mana mau jika ada dana lagi,” kata Rudi. digertak,” kata sumber. Pada pertemuan itu PUK dan manajemen juga meRudi mengaku tidak tahu motif kaburnya investor asal nyepakati lima hal yakni, dana Rp700 juta merupakan Jepang secara mendadak. “Sejak 24 Juni lalu saya tidak dana THR, THR dibagikan setengah dari hak pekerja, bisa menghubungi perusahaan,” kata Rudi. Agus Wibowo THR diberikan kepada seluruh karyawan baik muslim juga mengaku tidak tahu motifnya. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


13

fokus p e ri s ti w a

Sodikin membenarkan PUK pernah mengirim impahkan aset perusahaan oleh Taiyokoki. “Ini surat ancaman mogok kerja sebanyak dua menyedihkan,” keluh Rudi, murung. “Kami kali pada 2012. Tapi pemogokan itu merasa tidak pernah ada pelimpahan, tak pernah terjadi. Tuntutan mereka tapi bagaimana pekerja bisa menyWaktu itu manajemen terkait status permanen karyawan impulkan seperti itu?” sampaikan, pihak Jepang yang sudah dua kali menjalani masa Agus Wibowo mengatakan, meakan mengikuti aturan kontrak dan masih bekerja. kanisme pelimpahan aset itu rumit. yang ada di Indonesia. “Waktu itu ada pertemuan manaSebagai sebuah korporasi, pengaliMereka (Jepang) bilang jemen dan serikat pekerja. Karena han aset harus melalui mekanisme akan mengikuti aturan waktu itu ada kesepakatan, jadi buat Rapat Umum Pemegang Saham berarti mampu. apa kami demo?” kata Sodikin. Dari (RUPS) yang dilegalkan oleh penkesepakatan itu, sekitar 400 pekerja pun gacara perusahaan. Dari situ, ada surat diangkat menjadi karyawan permanen. mandat yang diserahkan pada penerima Pengangkatan itu, sambung Sodikin, tidak mandat. Karena perbedaan negara, keputusan mengganggu perusahaan. “Masih stabil,” ujar dia. itu harus dilegalkan oleh otoritas di negara penerima “Waktu itu manajemen sampaikan, pihak Jepang mandat. “Penetapannya harus melalui pengadilan,” tutur akan mengikuti aturan yang ada di Indonesia. Mereka Agus. (Jepang) bilang akan mengikuti aturan berarti mampu,” Total aset perusahaan antara Rp 2 miliar hingga Rp 5 kata Sodikin. miliar. Itu tidak termasuk gedung. “Gedung kami sewa Kenyataannya, kesanggupan itu tak bertahan lama. ke Tunas, Agustus ini habis,” kata Agus. Taiyokoki memilih hengkang tanpa pamit. Mereka meKini, manajemen hanya bisa berharap pada usaha BP nyisakan manajemen yang harus menghadapi keluhan Batam menuntut tanggung jawab Taiyokoki. Alasanpekerja yang menanyakan kejelasan nasib mereka. nya, BP Batam memiliki koneksi dengan Kedutaan Besar Banyak pekerja malah mencurigai Rudi telah dilJepang.

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Foto: Cecep M/batam Pos

Hampir setiap hari di bulan Juli karyawan PT SCI demo menuntut hak mereka diperjuangkan DPRD Batam.


14

fokus p e ri s ti w a

*** plastik untuk komponen elektronika; PT Kaburnya bos PT SCI bukanlah kasus South Island yang bergerak di industri pertama di Batam. Sudah ada tujuh mesin pembangkit listrik, pemeliBagaimana mungPMA yang kabur. Kasus terbaru haraan dan perbaikan mesin listrik; kin industri di Batam sebelum PT SCI adalah PT Livatech PT Sony Chemicals Indonesia yang Elektronik Indonesia yang berlokasi bergerak di industri komponen elekini bisa untung 52 di Kara Industrial Estate Lot A-8 No tronik; PT Nactec Batam yang bergpersen kalau naiknya 72-80 Batam Center. erak di industri barang-barang dari UMK 53 persen. Yang Kasusnya persis sama dengan kakaret untuk industri; dan PT NuTune ada malah tutup. sus PT SCI. Bos PT Livatech, Goh Sindi Batamindo. ghing yang akrab disapa Jackson Goh Kabur dan tutupnya perusahaan asing juga kabur meninggalkan Batam dengan tersebut, menurut Ketua Dewan Penasihat menelantarkan 1.309 pekerjanya. Beban gaji Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kepri, dan pesangon yang belum mereka bayarkan saat itu Abidin, tak bisa dianggap remeh. Harus ada evaluasi mencapai Rp 21,2 miliar. mendalam, apa yang menyebabkan mereka hengkang. Sebelum Livatech, ada lima perusahaan lainnya yang PT SCI misalnya. Abidin tak menyangka perusahaan hengkang diam-diam. Yakni PT Singacom, PT Singamit, asal negeri matahari terbit itu hengkang. Pasalnya, PT Bulpakindo, PT Exas Batam, dan PT Perkasa Melati. sejak beroperasi tahun 2000 lalu, PT SCI dikenal sebagai Singacom, Singamit, dan Bulpakindo sebelumnya beropperusahaan yang sehat dan patuh terhadap aturan yang erasi di Kawasan Industri Batamindo Mukakuning. berlaku. Bahkan jumlah karyawannya pernah mencapai Pemerintah terpaksa meminta Pengadilan Negeri 3.000 orang. Selain itu, perusahaan ini juga tidak pernah Batam untuk mempailitkan perusahaan-perusahaan terlambat membayar kewajiban ke customernya. “Terus tersebut (belum termasuk PT SCI). Kemudian menunjuk terang saya terkejut,” kata Abidin, dua pekan lalu. kurator untuk mengurus penjualan aset guna pemIa menduga penyebabnya ada beberapa hal. Pertama bayaran gaji dan pesangon karyawan masing-masing soal regulasi tentang upah. Menurut Abidin, dalam dua perusahaan. tahun terakhir, pergerakan upah di Batam melebihi *** ambang batas kemampuan pengusaha. Tahun 2003 Selain hengkang diam-diam, perusahaan asing yang saja, naiknya mencapai 53 persen dari tahun sebelumtutup di Batam dalam beberapa tahun terakhir terus nya. Kondisi ini membuat biaya produksi membengkak, bertambah. Data BP Batam menunjukkan, tahun 2013 padahal rata-rata PMA yang mendapat order sudah ini saja, ada tiga perusahaan yang tutup. Yakni Panasonic menghitung biaya produksi, termasuk gaji karyawan. Shikoku yang bergerak di bidang komponen elektronik “Bagaimana mungkin industri di Batam ini bisa undi Batamindo dan PT Union Satria bergerak di bidang tung 52 persen kalau naiknya UMK 53 persen. Yang ada pengerjaan dan pembentukan logam yang berada di malah tutup,” kata Abidin, belum lama ini. Kara Industrial Park. Kemudian PT SCI. Namun BP Batam Ironisnya, kata mantan ketua Apindo Batam dan Kepri belum mengeluarkan surat pencabutan izin investasi unini, pergerakan upah yang melebihi ambang batas itu tuk SCI karena statusnya kabur dan masih dalam proses karena tidak konsistennya pemerintah di Batam dan pemenuhan hak-hak karyawan. Kepri selaku pengambil kebijakan. Upah dengan mudah “Kalau Panasonic dan Union sudah lapor tahun lalu. berubah menjadi lebih tinggi hanya karena ditekan oleh Namun baru tahun ini izinnya dicabut,” ujar Djoko. demo buruh. Sebelumnya, BP Batam telah mengeluarkan 10 surat Abidin juga melihat intervensi pemerintah daerah persetujuan pencabutan izin investasi. Tiga perusahaan terlalu jauh soal upah. Contohnya penetapan upah sekdi 2011 dan tujuh pada tahun 2010. Tiga PMA yang tutup toral. Dalam UU Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenapada 2011 yaitu PT FMC Batam yang bergerak di indusgakerjaan dan Permen 01 Tahun 1999, upah sektoral itu tri kabel dan komponen kabel. PT Produo Mandiri yang dibahas dan ditentukan oleh bipartit (pengusaha dan bergerak di industri barang-barang dari kulit dan kulit pekerja). Pemerintah tidak boleh ikut campur. Namun di buatan. PT Asiatech Entity Indonesia bergerak bidang Batam, semua itu dilabrak. jasa pelaksana konstruksi, mekanikal dan elektrikal. “Jadi keputusan UMK dan upah sektoral beberapa Sementara tujuh yang tutup di 2010 yakni PT Rokko tahun terakhir ini cacat hukum,” katanya. Sakti Indonesia yang bergerak di bidang industri mesin Kedua, Abidin melihat Batam belum siap dengan upah dan peralatan pengerjaan logam antara lain; PT Casio tinggi. Persoalan mendasarnya, bahan baku industri Selectronics Indonesia yang bergerak di industri barang masih dipasok dari luar negeri seperti Cina, Malaysia,

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


15 dan Singapura. Belum ada yang dipasok dari dalam negeri. Bahkan karton untuk kemasan saja masih tergantung pasokan dari Malaysia. Abidin membandingkan dengan Cina. Upah di Cina memang tinggi, tapi bahan baku industri dipasok dari dalam negeri sendiri. Dengan begitu, harga bahan baku lebih murah. Biaya pengangkutan juga bisa ditekan. “Makanya, meski gaji tinggi, perusahaan di sana tetap kuat,” katanya. Di Batam, kata Abidin, berapapun tinggi upah, tetap saja tidak memiliki arti karena akar persoalannya tak pernah diselesaikan. Khususnya pengendalian hargaharga bahan pokok. “Lihat saja sekarang, harga-harga makin tak terkendali,” kata Abidin. Lalu mengapa masih banyak perushaan yang bertahan? Abidin mengatakan, berbagai upaya memang dilakukan oleh pengusaha agar tetap bisa bertahan. Mau tidak mau jumlah tenaga kerja dipangkas untuk mencegah kerugian. “Di perusahaan saya ini saja (PT Sat Nusapersada), dulu karyawannya 6.000 orang, sekarang tinggal separoh. Efisiensi terpaksa dilakukan,” katanya. Saat ini, kata Abidin, hampir tidak ada lagi perusahaan atau industri yang memasang spanduk pengumuman penerimaan tenaga kerja baru. Industri memaksimalkan potensi yang ada, termasuk penggunaan sejumlah tenaga robot. Selain itu, nilai tukar dolar AS yang tetap menguat terhadap rupiah juga membantu. Selisih nilai kurs itulah membuat pengusaha bisa mendapatkan untung. Namun nilai kurs itu berfluktuasi sehingga rentan. Abidin juga mengatakan, tantangan yang dihadapi Batam ke depan jauh lebih berat. Batam, Bintan, maupun Karimun (BBK) yang masuk dalam FTZ, memiliki saingan ketat di Malaysia dengan Iskandar Development Regionnya. Vietnam dengan empat kawasan industrinya yang dibangun bekerjasama dengan Singapura. Begitupun dengan Thailand dan Filipina. Negara-negara tersebut awalnya banyak belajar di Batam sehingga bisa membuat kawasan serupa yang lebih baik dan dengan regulasi yang lebih menjanjikan. Termasuk dalam hal perburuhan. Ada jaminan tidak ada gejolak buruh karena upah. Tak hanya itu, mereka juga memberikan beragam insentif, seperti menggratiskan lahan dan membebaskan pajak tertentu untuk investor yang berinvestasi dalam jumlah besar. Kemudian kemudahan pengurusan perizinan, bebas pungli, dan infrastruktur yang lengkap. Tak kalah pentingnya, saingan-saingan Batam itu memberikan kepastian hukum. Tidak ada aturan yang tumpang tindih yang memberatkan dunia usaha. Meski begitu, Abidin masih optimistis Batam bisa bersaing kalau dikelola secara benar. Lokasi Batam yang EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

Foto: Cecep M/batam Pos

strategis tak tergantikan. Apalagi jika pemimpin di tingkat pusat dan daerah memiliki keberanian membuat terobosan-terobosan baru yang pro dunia usaha. “Kita butuh pemimpin yang tegas yang tak mudah goyah hanya karena didemo,” ujarnya. Sementara itu, Djoko menyebut, rata-rata PMA yang hengkang baik-baik dan diam-diam dari Batam disebabkan tidak sanggup menanggung beban keuangan akibat sepinya order pekerjaan karena resesi ekonomi global, khususnya di Eropa. Selain itu, ada juga yang tak bisa lagi mengikuti perkembangan teknologi yang begitu pesat, sehingga teknologi yang mereka miliki sudah tidak bisa digunakan untuk pekerjaan yang diinginkan oleh perusahaan pemesan. Kalaupun dipaksakan, butuh modal besar untuk membeli mesin-mesin baru. Namun Djoko tak menafikan, gejolak buruh dan upah sedikit banyak punya andil dalam hengkangnya sejum-

Karyawan PT SCI mempertanyakan kinerja anggota dewan yang membiarkan PMA hengkang.


16 lah perusahaan di Batam. “Tapi selama ini lebih pada faktor sepinya order akibat krisis global,” kata Djoko. Ia mengakui BP Batam tidak bisa melarang investor hengkang. Pihaknya hanya bisa berusaha mencegah dan mencoba mencarikan solusi persoalan yang mereka hadapi. Namun keputusan akhir tetap ada di investor. Tapi mereka yang akan hengkang harus memenuhi ketentuan yang ada. Djoko menyebut, berdasarkan aturan BP Batam, ada sebelas persyaratan yang harus dipenuhi perusahaan saat mengajukan pencabutan izin operasional. Mulai dari rekam akta pendirian perusahaan dan perubahannya, rekam surat persetujuan atau pendaftaran penanaman modal, rekam RUPS atau pernyataan para pihak yang menyatakan pembatalan persetujuan penanaman modal, rekam pengumuman pembubaran di media cetak, rekam surat kesepakatan bersama antara perusahaan dengan karyawan tentang pembayaran pesangon, dan rekaman izin usaha atau perluasan. Selain itu, harus ada laporan kegiatan penanaman modal (LKPM), angka pengenal impor produsen atau umum yang asli, rekam NPWP perusahaan, rekam surat keterangan domisili usaha, dan rekam tanda daftar perusahaan (TDP). Lalu adakah mekanisme yang bisa diberlakukan agar para investor asing yang investasi di Batam diwajibkan

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

memberi uang jaminan atau semacam bank garansi yang sewaktu-waktu dapat dicairkan jika perusahaan tersebut tutup dan menelantarkan pekerjanya? Djoko menyebut sampai saat ini tidak ada aturan itu. “Kalau ada ketentuan seperti itu, mana ada yang mau investasi di Batam,” katanya. Djoko tak membantah dalam beberapa tahun terakhir intelijen ekonomi dari berbagai kawasan industri sejenis dari negara-negara di ASEAN banyak datang ke Batam. Mereka mencoba merayu agar perusahaan-perusahaan besar mau pindah ke kawasan industri yang mereka miliki. “Saingan kita global. Mereka tentu mempelajari kelemahan-kelemahan kita. Itu jadi senjata bagi mereka untuk mempengaruhi investor agar pindah ke negara mereka,” kata Djoko. Itu sebabnya, hal-hal yang bisa membuat investor marah harusnya dihindari. Salah satunya, mengurangi gejolak perburuhan. “Demo alternatif terakhirlah. Kan bisa lapor ke BP atau Pemko kalau ada hal-hal yang tidak sesuai dengan ketentuan,” kata Djoko. “Kalau hengkang kan yang rugi kita juga. Selain kehilangan potensi penerimaan pajak juga kehilangan lapangan kerja.” Lalu mengapa ada perusahaan hengkang tapi tak terdeteksi oleh BP Batam? Djoko mengatakan, pada

Foto: Cecep M/batam Pos

Karyawan PT SCI meminta pencairan THR, gaji, dan pesangon yang nilainya mencapai Rp26 miliar.


17

fokus p e ri s ti w a

dasarnya BP tetap melakukan pengawasan dengan masa kerja, kompetensi, dan prestasi kerja. meminta laporan kinerja masing-masing “Kalau ini dijalankan, tidak perlu lagi perusahaan asing setiap tahunnya. Natergantung pada UMK dan tak perlu lagi mun Djoko mengakui, maksimal 10 ada demo. Hal seperti ini yang perlu Pemko Batam, dapersen dari total perusahaan yang dimasukkan kalau UU 13 direvisi,” lam hal ini Disnaker, ada di Batam yang mau memberikan kata Ricky. laporan. Kondisi ini membuat penKetua Asosiasi Pengusaha Indobaru turun kalau gawasan kurang maksimal. “Tapi ke nesia (Apindo) Kepri, Cahya, sepsudah ada masalah. depan kita akan jemput bola,” kata endapat dengan Ricky. Menurutnya, Pengawasannya Djoko. memang sudah saatnya ada perubasangat lemah. Anggota Komisi IV DPRD Kota han pola pengupahan di Indonesia. Batam Ricky Indrakari mengatakan, Cahya melihat, selain skala dan struksehat tidaknya sebuah perusahaan, baik tur upah yahg didasarkan pada lama kerja, itu PMA maupun PMDN bisa dideteksi secara kompetensi, dan prestasi kerja, pola yang dini dari laporan kinerja perusahaan tersebut ke BP terbaik untuk pekerja nol tahun bukan UMK lagi yang Batam mapun ke Pemko Batam melalui Dinas Tenaga jadi dasar pada KHL. Cukup menjumlahkan angka inflasi Kerja. dengan besaran persentase pertumbuhan ekonomi. Namun Ricky menilai sistem pengawasan yang dilakuDengan begitu, selain tidak perlu direpotkan dengan kan BP dan Pemko Batam belum maksimal. Sehingga pembahasan UMK yang berlarut-larut dan rawan gejolak tidak bisa mendeteksi dini, mana perusahaan yang sehat buruh, juga memudahkan investor menghitung biaya mana yang tidak. Mana yang bakal tutup, mana yang pokok produksi karena sudah bisa membuat estimasi tidak. pergerakan komponen upah setiap tahunnya. “Pemko Batam, dalam hal ini Disnaker, baru turun ka“Ada kepastian hukum dalam pengupahan. Tidak seplau sudah ada masalah. Pengawasannya sangat lemah,” erti sekarang, pengusaha bertanya-tanya tahun depan katanya, Rabu pekan lalu. berapa lagi naiknya, demo lagi tak, dan beragam kekhaTapi Ricky bisa memaklumi mengapa pengawasan watiran lainnya,” kata Cahya. tersebut lemah. Selain keterbatasan personel, juga ketPola seperti ini, kata Cahya, sudah diterapkan di Cina erbatasan anggaran. “Bagaimana mau mengawasi kalau dan sejumlah kawasan FTZ serupa di berbagai negara di yang melakukan pengawasan pulangnya diongkosi oleh Asia. Namun untuk mengubah pola ini, tidak bisa hanya yang diawasi,” kata Ricky. skala Batam, kewenangan ada di pusat. “Revisi UU 13 Soal hengkangnya sejumlah PMA dari Batam maupun memang penting,” katanya. dari Bintan, dan Karimun (BBK), Ricky melihat disSayangnya, kata Ricky, pekerja di Indonesia, termasuk ebabkan banyak faktor. Terlepas dari faktor luar seperti di BBK, tidak dipersiapkan untuk bersaing secara global, sepinya order akibat krisis global, peraturan tentang tapi hanya dipersiapkan untuk memelihara rezim upah ketenagakerjaan di Indonesia secara umum juga memmurah. beri kontribusi hengkangnya PMA dari bumi BBK mau“Saya tak melihat ada upaya Pemko Batam mempun wilayah lainnya di Indonesia. bangun infrastruktur untuk peningkatan kemampuan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang sumber daya manusia di Batam. Balai latihan kerja saja Ketenagakerjaan, merupakan produk reformasi yang tak berfungsi,” katanya. kebablasan karena itu harus direvisi. “Jadi bukan hanya Akibatnya, secara nasional, indeks pembangunan regulasi di daerah (BBK), tapi ada domain pusat karena ketenagakerjaan di Provinsi Kepulauan Riau, berdasaruntuk revisi UU 13 itu kewenangan pemerintah pusat kan hasil penelitian Kemenakertrans, terbilang buruk. dan DPR,” katanya. Hanya berada di urutan 26 nasional dari 34 provinsi di Dalam konteks upah misalnya. Selama ini, berdasarIndonesia. kan UU Nomor 13 Tahun 2003, tetap mengacu pada upah “Bisa dikatakan paling buncit dan terburuk karena dari minimum kota atau provinsi yang didasarkan pada kebu34 provinsi itu, tidak semua ada kawasan industrinya,” tuhan hidup layak (KHL). Akibatnya, setiap tahun, selalu kata Ricky. ada gejolak perburuhan yang menuntut upah tinggi. Bukti kalau Pemko Batam maupun Pemprov Kepri Semestinya, kata Ricky, ada jalan lain yang lebih baik tidak memiliki perencanaan pembangunan SDM yang daripada harus tergantung pada UMK. Yaitu, perlunya baik juga bisa dilihat dari daya serap tenaga kerja lokal regulasi yang jelas soal kewajiban perusahaan membuat saat bursa kerja digelar. Paling besar 25 persen bisa skala atau struktur upah dengan mempertimbangkan EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


18 terserap. Ricky menyebut, dengan pendapatan lebih dari Rp1 miliar per bulan dari Izin Mempekerjakan Tenaga Kerja Asing (IMTA), maka ke depan untuk memperbaiki indeks pembangunan ketenagakerjaan itu menjadi lebih baik, bisa dilakukan. Caranya, dimulai dari perencanaan ketenagakerjaan yang baik hingga melengkapi infrastruktur atau meningkatkan pelatihan keterampilan tenaga kerja. Apalagi potensi uang masuk dari IMTA itu mencapai Rp60 miliar setahun dengan asumsi jumlah tenaga kerja asing di Batam 5.000 orang. “PDRB kita itu 65 persen dari industri, tapi anggaran untuk ketenagakerjaan cuma Rp1 miliar. Untuk kebutuhan pengawasan saja tidak cukup,” katanya. Menurut Ricky, selain pembenahan skala dan struktur upah serta peningkatkan SDM tenaga kerja, persoalan mendasar juga perlu dibenahi untuk meredam gejolak perburuhan adalah meningkatkan besaran iuran jaminan sosial tenaga kerja (Jamsostek). Angka enam persen selama ini masih sangat kecil dibandingkan di Singapura dan Malaysia. Di Singapura, sudah 65 persen dari total gaji. Sedangkan di Malaysia 25 persen dari total gaji. Skemanya, 50 persen ditanggung pemberi kerja dan 50 persen ditanggung pekerja. Dana tersebut dikelola oleh lembaga profesional dan sudah mencakup jaminan kesehatan, jaminan kecelakaan kerja, dan jaminan hari tua. Menariknya, lagi, kata Ricky, baik di Singapura dan Malaysia, dana tersebut bisa jadi jaminan untuk pembelian rumah, apartemen, mobil dan lainnya. “Jadi kalau mereka kena PHK atau perusahaan tutup, hidup mereka tidak susah lagi,” kata Ricky. Kondisi ini berbanding terbalik dengan yang di Indonesia. Iuran hanya enam persen dan rata-rata habis diambil ketika tidak bekerja lagi. Dengan begitu, tidak bisa menjadi jaminan hari tua. Cahya mengungkapkan, dari hasil kajian Apindo, pada dasarnya pengusaha di Kepri, khususnya di Batam mampu membayar iuran untuk Jamsostek hingga 15 persen dari total gaji. Dengan catatan, tidak ada lagi pesangon ketika terjadi PHK atau perusahaan tutup. Menurut Cahya, lima belas persen tersebut cukup tinggi. Apalagi kalau ditambah dengan beberapa persen dari gaji pekerja. Jika seorang pekerja bergaji Rp3 juta per bulan, maka perbulan, pekerja sudah mendapatkan tambahan Rp450 ribu dari iuran 15 persen untuk Jamsostek tadi. Supaya “pesangon dini” itu lebih efektif dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja, maka harus dikelola oleh lembaga yang betul-betul profesional, mengingat ini dana besar. Apalagi jika diterapkan dengan skala nasional. Karena modelnya seperti tabungan (namun tetap

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

Foto: Cecep M/batam Pos

mengcover jaminan kesehatan, kecelakaan kerja dan hari tua), maka bunga dari iuran tersebut juga menjadi pendapatan tambahan bagi pekerja. “Juga bisa dipakai untuk uang muka beli rumah, kendaraan dan lainnya,” kata cahya. Di Cina, Singapura, dan Malaysia sudah menggunakan sistem ini. Namun lagi-lagi, untuk menerapkan hal ini di Indonesia, butuh payung hukum. Pintu masuknya adalah merevisi UU Ketenagakerjaan serta peraturan turunannya yang lain. Cahya yakin, jika pola tersebut diterapkan, maka gejolak buruh akibat ubah seperti yang terjadi selama ini bisa diredam. Investorpun semakin yakin menanamkan modalnya di Indonesia, khususnya di BBK. PT Jamsostek (Persero) sendiri telah mengusulkan besaran iuran untuk program jaminan pensiun (JP) dan jaminan hari tua (JHT) saat Jamsostek menjadi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan pada 1 Januari 2014 mendatang.

Karyawan PT SCI meminta owner perusahaan tersebut betanggungjawab.


19 “Iuran untuk JP sebesar 15 persen dan kenaikan iuran JHT dari 5,7 persen menjadi 8,5 persen,” kata Direktur Utama PT Jamsostek Elvyn G Masassya, belum lama ini di Jakarta. Pihak pemberi kerja menanggung 5,5 persen persentase iuran JP. Sisanya 3 persen ditanggung oleh pekerja. Begitu juga iuran JHT. Pemberi kerja menanggung 9 persen, dan 6 persen ditanggung tenaga kerja. Elvyn menjelaskan, sekilas, beban pekerja bertambah, namun dari skema tersebut akan memberi manfaat yang lebih besar untuk masyarakat. Prinsipnya, semakin besar dana saving, maka manfaat yang akan diperoleh peserta semakin banyak juga. Skema iuran JP itu, kata Elvyn, mampu bertahan untuk membiayai program tersebut hingga 70 tahun ke depan. Khusus untuk program JHT, kenaikan tersebut untuk mempertahankan nilai tabungan bulanan JHT peserta sebagai dampak akan diterapkannya penggunaan batas dan kelompok upah. Jamsostek memang telah mengusulkan agar pemerintah dapat menetapkan batas bawah upah senilai Rp1 Juta dan batas atas Rp15 juta untuk peserta BPJS Ketena-

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

gakerjaan. Batas upah itu tujuannya memperjelas status dan posisi jaminan atau asuransi sosial dalam konteks perlindungan sosial program JP dan JHT. “Tapi penerapan batas upah ini tak akan mengurangi manfaat yang sudah dijanjikan dari program Jamsostek ke peserta BPJS,” kata Elvyn. Di tempat terpisah, Sekretaris Konsulat Cabang FSPMI Kota Batam Suprapto, membantah kalau faktor upah dan gejolak buruh yang menyebabkan PMA hengkang. Demo yang dilakukan buruh di Batam selama ini karena memang ada pelanggaran aturan ketenagakerjaan di sejumlah perusahaan. Itupun alternatif terakhir jika jalan perundingan buntu atau tak membuahkan hasil. Prapto mencontohkan kasus SCI. Buruh di perusahaan itu baru demo saat bos perusahaan itu hengkang. “Tidak pernah terjadi mogok kerja,” katanya. Kalau selama ini ada yang menuntut dipermanenkan, menurut Suprapto, wajar. Pasalnya, sesuai aturan ketenagakerjaan, mereka yang sudah dikontrak dua kali, maka saat masih akan dimanfaatkan tenaganya oleh perusahaan itu, maka statusnya sudah harus permanen. “Kalau tak mau didemo ikuti aturan,” ujarnya. (alfian/anthony)

Foto: eusebius/batam pos

Karyawan PT Sanmina, Batamindo, demo menuntut hak.


2020

fokus p e ri s ti w a

Berebut Investor dengan Tetangga Kawasan Iskandar Malaysia dan Vietnam menjadi pesaing ketat kawasan perdagangan dan pelabuhan bebas Batam. Dari fasilitas dan infrastruktur, mereka sudah unggul.

S

ejumlah kalangan mengkhawatirkan makin banyaknya perusahaan penanaman modal asing yang hengkang dari Batam ke negara tetangga Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Filipina. Namun BP Batam belum menganggap hal itu sebagai ancaman serius. Dasarnya, jumlah investor yang menanamkan modalnya di Batam juga terus bertambah dari tahun ke tahun. Semester I tahun 2013 saja, ada 51 PMA baru yang sudah mendapat persetujuan pendaftaran investasi senilai 77,280 juta dolar AS dan perluasan senilai 88,52 juta dolar AS. "Jadi total nilai investasi di semester pertama 2013 mencapai 165,80 juta dolar AS," kata Dwi Djoko

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Wiwoho, Direktur PTSP dan Humas BP Batam, Senin pekan lalu. Jika diurai per triwulan, maka triwulan pertama (Januari-Maret) ada 20 PMA yang telah mendapatkan persetujuan dengan total nilai investasi sebesar 29,53 juta dolar AS. Kemudian April delapan PMA dengan nilai investasi 12,25 juta dolar AS. Mei 16 PMA dengan nilai investasi sebesar 22,4 juta dolar AS. Juni tujuh PMA dengan nilai investasi 13,1 juta dolar AS. Selain PMA baru, perusahaan yang melakukan perluasan pada periode ini terjadi pada Januari sebesar 400 ribu dolar AS. Februari ada 73,4 juta dolar AS. Maret 11,12 juta dolar AS. Juni 3,6 juta dolar AS.

foto: yusuf hidayat/batam pos

Pekerja di kawasan industri Batamindo menunggu angkutan umum.


21

fokus p e ri s ti w a

Foto: immanuel s/batam pos

Negara-negara yang menanamkan investasinya Acting Head of Strategic Communications, Iskandar di Batam pada semester pertama itu antara Regional Development Authority (IRDA) seplain, Singapura, Malaysia, Australia, Rusia, erti dilansir Channel News Asia. Turki, Inggris, British Virgin Islands, Kawasan Iskandar terletak di kawasan Investasi kumulatif Amerika Serikat, Cina, Belanda, strategis karena berbatasan langsung di Batam sejak tahun Jepang, India, dan Kanada. dengan Singapura. Hanya 50 menit 1971 sampai Juni Dari tambahan investasi tersebut dari Bandara Changi, Singapura. Ka2013 mencapai 1.688 di atas, maka investasi kumulatif wasan Ekonomi Khusus Iskandar ini PMA dengan nilai sejak tahun 1971 sampai dengan dibagi dalam beberapa zona dengan investasi mencapai Juni 2013 telah mencapai 1.688 pengembang yang berbeda-beda. 6,637 miliar dolar AS. PMA dengan nilai investasi mencapai Namun pembangunannya terbilang 6,637 miliar dolar AS. cepat karena pemerintah Malaysia Kemudian untuk perkembangan memberi kemudahan perizinan pada Angka Pengenal Importir (API), baik umum semua investor yang menanamkan modalnya maupun produsen yang dilakukan sesuai dengan di sana. Permendag Nomor 20/M-DAG/PER/7/2011, untuk periDi Nusajaya misalnya, kawasan seluas 24 ribu hekode Januari-Juni 2013 telah diterbitkan kartu API umum tare ini dikembangkan oleh UEM Land Holdings Berhad. sebanyak 212 perusahaan dan API produsen sebanyak Kawasan ini terdiri dari klaster perindustrian dan logis258 perusahaan. tik atau disebut juga Southern Industrial and Logistics Lalu bagaimana dengan Kawasan Iskandar Malaysia? Clusters (SiLC) dengan luas 1.300 hektare. Channel News Asia melaporkan, sejak diresmikan 2006 Perusahaan asing terkenal EIK yang memproduksi alat silam hingga Maret 2013, realisasi investasi di Iskandar berat seperti escavator amphibi sudah ada di kawasan sudah mencapai RM 111,37 miliar. Angka yang tak kecil ini. Kedekatan dengan pelabuhan internasional memuuntuk ukuran kurang dari tujuh tahun pengembangan. dahkan perusahaan ini mengekspor produk mereka ke Komposisinya, sebanyak 64 persen PMA dan sisanya berbagai negara, termasuk ke Indonesia. penanaman modal dalam negeri Malaysia. Malaysia menargetkan bisa menarik investasi asing "Investasi asing paling banyak dari Singapura," kata sebesar 23,4 miliar dolar AS atau sekitar Rp234 triliun Izhar Hifnei Ismail, Special Officer to the Chief Executive hingga 2015. Untuk mencapai itu, Pemerintah Malaysia

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Suasana kerja di PT Scheneider Electronic Batamindo.


22

berani memberikan pembebasan pajak korporasi hingga 10 tahun bagi investor yang menanamkan modalnya. Harga sewa lahan industri dibuat murah. Bahkan khusus investor bermodal tebal dan mampu menyerap tenaga kerja besar, lahan bisa digratiskan dalam tempo waktu tertentu. Mereka juga menjamin upah tenaga kerja lebih kompetitif dibandingkan Singapura dan kawasan sejenis lainnya. Juga jaminan tidak akan ada gejolak perburuhan seperti yang sering terjadi di Indonesia. Kawasan Ekonomi Khusus Iskandar juga dilengkapi fasilitas rumah sakit. Salah satunya Columbia Asia Hospital. Untuk lebih menarik minat investor dan wisatawan berkunjung ke kawasan ini, pengembang melengkapi kawasan ini dengan tempat hiburan dan wisata. Antara lain Legoland. Tidak mau kalah dengan Hollywood atau Bollywood. Mereka mendirikan Pinewood Iskandar Malaysia Studios. Yaitu, fasilitas produksi film yang lengkap dengan tempat permainannya. Pinewood Iskandar Malaysia merupakan franchise dari perusahaan film asal Inggris.

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

Ada juga fasilitas pendidikan bertaraf internasional yang disebut Educity. Antara lain, Marlborough College dan University of Southampton. Yang mengejutkan, pengusaha kelas kakap asal Singapura, Peter Lim bekerjasama dengan BUMN Malaysia, mendirikan sarana olahraga balap motor yang berstandar Formula One dan MotoGP. Kemudian orang terkaya ke-7 di Asia, Robert Kuok, juga menanamkan modalnya di kawasan ini melalui proyek propertinya, Puteri Harbour. Dia akan membangun kawasan hunian elit yang dilengkapi dengan pusat perbelanjaan serta pelabuhan privat. Para penghuni bisa menyandarkan kapal-kapal pribadi mereka di sana. Selain itu, ada juga kawasan hunian, antara lain Nusajaya Residence. Pembeli perumahan ini 70 persen warga negara asing. Tiga persen di antaranya warga negara Indonesia. Tak hanya itu, seperti diberitakan Investor Daily, tiga perusahaan besar asal Indonesia: Grup Sinarmas, Delfi Coco, dan Musim Mestika, telah menanamkan investasinya di Kawasan Iskandar Malaysia, dengan nilai RM1,1


23

miliar atau sekitar Rp3,3 triliun. Proyek ambisius Perdana Menteri Malaysia Najib Razak ini menargetkan peningkatan standar hidup warganya. Najib yakin Kawasan Iskandar akan bisa menyerap 3,3 juta pekerja baru dengan pendapatan per kapita meningkat dari dari 6.700 dolar AS menjadi di atas 15 ribu dolar AS. Kawasan Iskandar pertama kali diperkenalkan oleh mantan Perdana Menteri Malaysia Dato Seri Abdullah Ahmad Badawi pada 30 Juli 2006. Kawasan ini awalnya bernama South Johor Economic Region (SJER) atau Pembangunan Wilayah Ekonomi Selatan Johor. Kemudian berganti nama menjadi Wilayah Pembangunan Iskandar (WPI) pada 4 November 2006 yang mengambil nama Sultan Johor, almarhum Sultan Iskandar ibni Sultan Ismail. Kemudian pada 11 April 2008 namanya ditukar lagi menjadi Iskandar Malaysia. *** Bukan hanya Kawasan Iskandar yang dikembangkan Singapura bekerjasama dengan Pemerintah Malaysia. Singapura juga mengembangkan kawasan industri di Vietnam yang disebut dengan Vietnam-Singapore Industrial Park (VSIP). Bahkan sudah empat kawasan industri dibangun Singapura di sana. Kawasan industri pertama dibangun di Provinsi Binh Duong dan dibuka September 2006. Yang terbaru di Hai Phong, kota ketiga terbesar di Vietnam setelah Ho Chi

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

Minh City dan Hanoi. VSIP di Hai Phong dikembangkan oleh perusahaan negara (BUMN) Vietnam Becamex IDC Corporation dan Sembcorp Industrial Parks, yang didanai penuh oleh Sembcorp Industries. Hai Phong berada di lahan seluas 1.600 hektare, dibangun terpisah dari kawasan industri lainnya. Namun terintegrasi dengan kawasan perkotaan. Bahkan, 1.100 hektare dialokasikan untuk pengembangan perumahan. Sisanya 500 hektare untuk kawasan industri dan kawasan bisnis. Ada juga pusat perbelanjaan, hotel, dan rumah sakit. Sebelumnya, dari tiga kawasan industri yang ada, telah berhasil menarik investasi sebesar 2,5 juta dolar AS. Ada 380 perusahaan dari 20 negara dan mempekerjakan lebih dari 60 ribu orang. "VSIP berhasil karena dukungan Pemerintah Vietnam menyediakan infrastruktur yang baik, peraturan yang jelas, dan insentif yang menguntungkan bagi para investor," kata PM Singapura Lee Hsien Loong, seperti dilansir Channel News Asia. Ketua Kadin Kepri, Johanes Kennedy Aritonang optimis, Kepri, khususnya BBK akan bisa bersaing dengan Iskandar dan Vietnam jika pemerintah serius mengembangkan kawasan tersebut. "Intinya, investor butuh kepastian hukum dan kemudahan. Mulai dari perizinan, insentif, hingga iklim perburuhan yang kondusif," kata Johanes, Jumat pekan lalu. (muhammad nur)


fokus

24

p e ri s ti w a

ipina. Belum jelas apa alasannya kabur. Bagaimana Anda melihat kasus ini? Filipina belakangan ini mulai dilirik terutama investor asal Jepang, karena letaknya yang sangat strategis. Jarak tempuh ke Jepang dan Taiwan jauh lebih dekat jika dibandingkan dengan Indonesia. Selain itu, masyarakat Filipina memiliki etos kerja yang tinggi, sehingga jarang terjadi pemogokan massal. Kalaupun terjadi pemogokan massal atau peristiwa politik, jadwal pengiriman barang hasil produksi tidak terputus total. Bagi investor ini sangat penting.

ndonesia, khususnya Batam, Bintan, dan Karimun (BBK) kini mendapat tantangan berat dari kawasan sejenis di Asia. Sejumlah investor memilih hengkang dari BBK. Lalu apa kekurangan BBK dibanding negara tetangga dan apa yang harus dibenahi? Berikut perbincangan Majalah Batam Pos dengan Johanes Kennedy Aritonang, Ketua Kadin Kepri yang juga pemilik Kawasan Industri Panbil:

Benarkah regulasi perburuhan yang rawan gejolak di Indonesia, termasuk di Batam, Bintan, dan Karimun jadi keluhan investor? Atau faktor lain? Kami melihat lebih pada kondisi politik saat ini yang belum menunjukkan adanya langkah-langkah konkret atau keberpihakan kepada dunia usaha. Hal ini dapat dilihat dengan jelas di berbagai pemilihan kepala daerah. Dengan harapan mendapatkan dukungan suara dari kelompok pekerja, maka yang dikedepankan adalah bagaimana mendapatkan simpati agar dipilih. Mereka mengesampingkan kepentingan yang lebih besar seperti daya saing. Tentu saja hal ini sangat dipahami oleh para serikat pekerja yang akhirnya menggunakan peluang ini untuk menaikkan posisi tawar yang disalurkan melalui unjuk rasa dan lain sebagainya. Di mata investor, hal ini suatu ketidaknyamanan karena ketika terjadi masalah dengan pekerja, investor tidak memiliki tempat mencari penyelsaian karena keberpihakan kepala daerah sudah terlihat jelas arahnya sejak awal.

Semester pertama 2013 ada tiga PMA hengkang dari Batam. Terakhir PT SCI. Mereka memilih pindah ke Fil-

Apakah semua itu membuat Batam menjadi tidak kompetitif lagi, sehingga investor asing lebih memilih

I

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


25 25

fokus p e ri s ti w a

foto: iman w/batam pos

hengkang ke negara tetangga yang punya fasilitas FTZ seperti Malaysia dengan Iskandar Development Regionnya? Setelah revisi aturan FTZ BBK, hampir tidak ada lagi kebijakan bagaimana mendorong BBK supaya lebih berdaya saing. Pemko, Pemprov Kepri, dan BP Batam masing-masing tertatih-tatih dengan anggaran yang ada dan melakukan kegiatan seadanya. Kondisi sebaliknya dilakukan Kawasan Iskandar di Johor. Temasek digandeng oleh Kazanah untuk membangun berbagai proyek yang didorong oleh PM Malaysia dan PM Singapura. Proyek puluhan miliar dolar diresmikan. Wilayah Iskandar betul-betul sedang dikerjakan dan dirancang untuk menjadi pusat pertumbuhan baru bagi kedua negara. Memang, ada kekurangan seperti tenaga kerja yang harus didatangkan dari negara lain. Tetapi ada aturan dan kepastian biaya yang dapat dihitung secara jelas dan transparan. Berbeda dengan apa yang ditemui di BBK. Banyak biaya yang serba tidak jelas. Dari pengamatan Kadin Kepri atau Anda selaku pengusaha dan pemilik kawasan industri, apa kelebihan kawasan FTZ negara tetangga itu dibandingkan dengan BBK dilihat dari sisi regulasi maupun insentif? Insentif itu relatif, karena perusahaan MNC yang

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

manajemennya transparan biasanya sudah memiliki standar pembukuan, sehingga masalah pajak yang biasanya dikaitkan dengan insentif sudah dirancang dengan baik. Biasanya insentif khusus di negeri jiran hanya diberikan bagi perusahaan yang memiliki teknologi khusus atau jumlah investasinya sangat besar atau tenaga kerja yang terserap jumlahnya besar sekali. Tapi investor yang memiliki kriteria seperti itu juga tidak banyak. Tapi yang menarik sebenarnya adalah, pemerintah negeri jiran jeli dalam memberikan customize service atau pelayanan khusus kepada investor tertentu. Hal ini bisa diadopsi pemerintah kita supaya mereka mau datang ke BBK. Tetapi saya melihat hal ini nampaknya sangat sulit diterapkan di Indonesia maupun di BBK karena level pelayanan pemerintah belum mencapai pada tahap itu.

Sejauh pengamatan Anda di negara tetangga, apakah sering terjadi gejolak buruh seperti di Batam atau Indonesia? Gejolak buruh yang terjadi di Indonesia saat ini sangat dinamis dan politis karena situasi yang ada menumbuhkembangkan kondisi itu. Selain itu, belum terlihat tanda-tanda akan ada tinda-

Kawasan Industri Batamindo, Batam, dilihat dari udara.


26 kan konkret bagaimana menyeimbangkan kesejahteraan buruh dan pertumbuhan ekonomi. Seolah-olah kesejahteraan buruh sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengusaha. Padahal tanggungjawab pengusaha seharusnya hanya sebatas penghasilan. Sementara, transportasi, papan, dan sandang menjadi kabur dan tidak jelas siapa yang harus bertanggungjawab. Jamsostekkah? atau Perumnaskah? Di negara lain pengaturannya sangat rapi sehingga jarang terjadi gejolak. Apa yang ditabung oleh kaum buruh dikembalikan ke kaum buruh. Masing-masing buruh memiliki rekening sendiri. Uang yang dihimpun pemerintah dari kaum buruh benar-benar menjadi milik buruh yang menabung. Pemerintah hanya memfasilitasi bukan memiliki. Sehingga kalaupun ada pemecatan atau berhenti bekerja tidak akan terjadi gejolak besar karena hak dan kewajiban buruh dan pengusaha jelas diatur. Sangat berbeda dengan apa yang dilakukan di Jamsostek itu. Seperti apa sistem pengupahan di negara-negara tetangga itu dan mungkinkah diadopsi Indonesia? Sebetulnya tidak ada satu sistem yang seratus persen benar. Tetapi hakekatnya adalah hak masing-masing diatur secara transparan, terjamin dengan baik, tidak ada unsur manipulatif. Supaya timbul saling percaya dan saling menghormati. Itu yang dilakukan negara tetangga. Kalau hal itu mau dilakukan pemerintah Indonesia, pasti bisa.

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

fokus p e ri s ti w a

Apa yang harus dibenahi di FTZ BBK atau di Indonesia secara umum agar tetap menjadi tujuan investor? Untuk saat ini belum banyak yang dapat diharapkan dari pemerintah. Umumnya kedatangan atau relokasi investor dengan pertimbangan menghemat biaya, dan biasanya selalu dilakukan dengan riset. BBK dalam lima tahun terakhir tidak menunjukkan akan adanya pengurangan biaya. Malah sebaliknya, kenaikannya sangat drastis seperti kenaikan UMK yang hampir 100 persen dalam dua tahun terakhir. Selain itu, biaya transportasi kontainer dari Batam ke Singapura hampir sama dengan biaya dari Singapura ke Hongkong. Jadi apa yang dihemat dari uang sewa pabrik dan lainlain terbuang di sektor lain. Hal ini melemahkan daya saing BBK. Seharusnya ini bisa dihemat jika saja Batam memiliki pelabuhan kontainer yang bisa ekspor langsung tanpa harus melalui Singapura. Bagaimana Anda melihat peluang investasi di BBK ke depan dengan segala kelebihan dan kekurangannya? BBK masih menarik sebagai lokasi alternatif bagi Singapura, karena umumnya perusahaan MNC menjadikan Singapura sebagai Kantor HQ di Kawsan Asia Timur Jauh. Tetapi untuk tampil sebagai the leading sector atau gerbong pertumbuhan ekonomi, BBK masih kelimpungan. Kecuali pemerintah yang akan datang mau memberikan perhatian serius sebagaimana dulu pernah dilakukan di masa pemerintahan Presiden Soeharto. (muhammad nur)


27

karikata

Inovasi membedakan antara seorang pemimpin dan seorang pengikut -Steve Jobs-

-Lyndon B. Johnson-

-Charles de GaullePolitisi tidak pernah percaya akan ucapan mereka sendiri, karena itulah mereka sangat terkejut bila rakyat mempercayainya EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

-Henry FordApabila dua orang selalu sepakat dalam segala hal, itu berarti cuma satu orang yang berpikir

Berpikir adalah pekerjaan terberat, karena itulah sedikit sekali orang yang mau menggunakan otaknya


28

sekilas p e ri s ti w a

kudeta Mursi dari kursi presiden. Namun yang mereka dapatkan hanya serangan dari pihak militer. Korban pun terus berjatuhan. Mesir makin berdarah.

K

etenangan Kota Kairo dan kota-kota utama di Mesir hanya berlangsung sehari. Usai salat Jumat paken lalu, demonstran antikudeta yang didominasi Ikhwanul Muslimin kembali ke jalan-jalan untuk menuntut berakhirnya rezim militer yang meng-

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

Jumlah korban tewas pekan lalu: * Rabu 14 Agustus: 600 orang, ribuan luka-luka. * Jumat 16 Agustus: 25 orang, ratusan luka-luka. * Lokasi bentrokan: - Kamp-kamp protes Kairo. - Kota Damietta. - Ismailia, timur laut Kairo. - Ramses Square. - Jembatan 6 Oktober Kairo. - Korban ada yang dibakar, dilindas dan ditembak. * Negara yang menutup kedubesnya: - Turki, Inggris, Prancis & negara-negara Eropa. - Indonesia hanya mengecam. - Ada 6.000 WNI di Kairo. * Bentrok akibat penggulingan Mursi oleh militer. (muhammad nur)


sekilas

29

p e ri s ti w a

K

PK menetapkan Rudi Rubiandini, Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) sebagai tersangka dan langsung ditahan di rutan KPK. Dia disangka menerima uang dari bos perusahaan minyak Kernel Oil Pte Ltd melalui Ardi, trainer golf dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan KPK, Selasa sore, pekan lalu. Selain Rudi dan Ardi, KPK juga menangkap dan menahan Simon dari pihak Kernel. Berikut fakta dan data kasus Rudi: - Simon menyerahkan dana pada Ardi Selasa sore (13/8).

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

- Dana USD 400 ribu itu diberikan ke Ardi di sebuah mall. - Pukul 21, Ardi membawa dolar itu ke rumah Rudi, Jl Brawijaya 8 No 30. - Ardi mengendarai moge merk BMW R51. - Moge itu diduga juga diberikan pada Rudi. - Keduanya sempat terpantau tim KPK mencoba kendaraan moge itu. - Selang satu jam Ardi pulang dengan diantar mobil dan supir Rudi. - Saat itulah, tim KPK menangkap Ardi. - Dia digelandang kembali ke rumah Rudi. - KPK mengamankan Rudi, Ardi, dua satpam dan supir RR. - Seluruh barang bukti ikut diamankan. - Tim KPK lainnya bergerak ke Apartemen Mediterania mengamankan Simon. - Pria itu tinggal di Apartemen Mediterania Tower A lantai 21. - Setelah diperiksa, Rudi mengakui menerima gratifikasi. - Jabatannya langsung dicopot dan digantikan Johannes Widjanarko. - Tim KPK kembali melakukan penggeledahan di rumah Rudi dan Ardi. - Di rumah Rudi terdapat uang diduga suap USD 90 ribu dan SGD 170 ribu. - Rudi diduga menerima uang dari Kernel Oil Pte Ltd sebanyak dua kali. - Penyerahan pertama sebelum lebaran. Sisanya setelah lebaran. - Total uang yang diamankan dari Rudi USD 490 ribu dan SGD 170 ribu. - Di rumah Rudi di Jalan Hortikultura 15, Jaksel ditemukan USD 200. - Uang itu juga diduga berasal dari Simon. - Suap diduga terkait tender minyak yang diikuti Kernel Oil Pte Ltd. - Kantor pusatnya di “7500A Beach Road #10-318/321, The Plaza, Singapura. - Memiliki cabang di Indonesia di Equity Tower lantai 35 Floor Suite B. - Dua hari kemudian, tiga pejabat SKK Migas dicekal oleh KPK: Agus Saptorahardjo (Kepala Divisi Komersialisasi Minyak Bumi dan Kondensat), Poppy Navis (Kadiv Komersialisasi Gas Bumi), dan Iwan Rahman (Kadiv Penunjang Operasi). - Ketiganya dicopot dan SKK Migas langsung menunjuk pejabat baru. - Suap ini juga diduga terkiait rencana konvensi Partai Demokrat. - Menteri ESDM Jero Wacik membantah hal itu. (muhammad nur)


sekilas

30

2 Polisi

Tewas Ditembak EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

p e ri s ti w a

A

ksi teror terhadap anggota kepolisian kembali terjadi, Jumat 16 Agustus 2013 pekan lalu. Kali ini menimpa dua orang anggota Polsek Pondok Aren, Tanggerang Selatan. Peristiwa penembakan ini terjadi pada pukul 21.30 WIB di Jalan Graha Raya, Pondok Aren, Tangerang, dekat Masjid Bani Umar. “Dua anggota menjadi korban penembakan, keduanya tewas,” ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto, seperti dilansir VIVAnews. Dua korban atas nama Brigadir Kepala Maulana dan Aiptu Kus Hendratma. Keduanya merupakan anggota satuan pembinaan masyarakat dan satuan Reserse Kriminal. Kedua jenazah korban, dibawa RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk dilakukan autopsi. “Kami masih melakukan olah TKP,” ujar Rikwanto. Sebelumnya, dua polisi juga ditembak mati di tempat terpisah di Ciputat. (viva/muhammad nur)


31

media

Radio

Media P erjuan gan EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


32

A

pa jadinya proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945, jika tak ada radio? Barangkali, pada hari-hari selepas itu, yang tahu bahwa Indonesia -yang diwakili sejumlah tokoh- telah merdeka, hanya segelintir orang saja. Radio dengan segala keterbasan teknis, kala itu, adalah instrumen penting perjuangan kemerdekaan Indonesia. Radio adalah media massa pertama yang menyiarkan proklamasi kemerdekaan Indonesia. Teks sakral itu dibacakan Jusuf Ronodipuro, penyiar di stasiun radio Hoso Kyoku Jakarta (Radio Militer Jepang di Jakarta). Kertas berisi teks proklamasi tersebut ia dapat dari Syahruddin, seorang wartawan Kantor Berita Domei, yang masuk ke stasiun Hoso Kyoku dengan cara melompat pagar, karena gerbang kantor dijaga tentara Jepang. Ketika proklamsi dibacakan Sukarno dan Hatta, Indonesia berada di bawah kekuasaan Jepang, yang secara de fakto telah menyerah kalah kepada Sekutu, menyusul pemboman Hiroshima dan Nagasaki. Onong Uchjana Efendi, dalam buku Teori Komunikasi, mengisahkan teks proklamasi baru bisa mengudara sekitar pukul 19.00. Naskah itu dibacakan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Karena kendala teknis dan jangkauan siaran, proklamasi hanya dapat didengar oleh penduduk di sekitar Jakarta. Para pejuang Indonesia tak berhenti untuk terus mengabarkan kemerdekaan Indonesia ke seluruh dunia. Dan, radio adalah media satu-satunya yang bisa membawa berita itu dengan cepat ke berbagai negara. Tetapi, Jepang tak mengizinkan stasiun-stasiun radio digunakan oleh pemuda-pemuda Indonesia untuk menyiarkan kemerdekaan Indonesia. Jepang, atas perintah pemimpin markas besar tentara Sekutu di Timur Jauh Lord Louis Mountbatten, memerintahkan seluruh stasiun radio ditutup. Dr Abdurachman Saleh, adalah satu nama yang tak terlupakan dalam kisah heroisme pemanfaatan radio sebagai sarana perjuangan kemerdekaan Indonesia. Di tengah tekanan Jepang yang memaksa penutupan seluruh stasiun radio, Abdurachman berhasil mendirikan sebuah pemancar tak resmi atau pemancar gelap untuk siaran. Pemancar yang diberinama Radio Indonesia Merdeka itu digunakan Wakil Presiden Mohammad Hatta dan sejumlah tokoh menyampaikan pidato kemerdekaan kepada seluruh rakyat Indonesia. Lewat pemancar gelap yang bermarkas di Sekolah Tinggi Kedokteran Salemba (kini Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia) itu pula, siaran teks proklamasi dalam bahasa Inggris disiarkan ke luar negeri. Siaran itu

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

media diberinama this is the voice of free Indonesia. Abdurachman Saleh wafat dalam sebuah pesawat yang ditembak jatuh tentara Belanda di atas langit Yogyakarta. Namanya diabadikan sebagai nama Bandar Udara di Malang. Jauh sebelum gemuruh proklamsi kemerdekaan Indonesia, sejumlah stasiun radio sudah beroperasi di Indonesia. Siaran radio pertama di Indonesia adalah Bataviase Radio Vereniging (BRV) di Jakarta, yang berdiri pada 16 Juni 1925 atau lima tahun setelah di Amerika Serikat dan tiga tahun setelah di Inggris dan Uni Soviet. Setelah keberadaan BRV, muncullah radio-radio siaran lainnya di Jakarta, Solo, Yogyakarta, Bandung, dan Medan. Di Solo ada Solossche Radio Vereniging (SRV). Di Yogyakarta berdiri Mataramse Vereniging Voor Radio Omroep (MAVRO). Vereniging Oosterse Radio Luisteraars (VORL) beroperasi di Bandung. Setelah kemerdekaan, keberadaan stasiun-stasiun radio itu belum terorganisir. Maka pada 10 September 1945, seluruh pemimpin radio siaran di seluruh Pulau Jawa berkumpul di Jakarta. Bersama tokoh-tokoh proklamasi mereka menuntut Jepang menyerahkan semua stasiun radio kepada Indonesia. Jepang berdalih karena mereka kalah oleh Sekutu, maka semua statsiun akan diserahkan kepada Sekutu yang akan segera mendarat di Jawa. Pendaratan kembali Belanda atas nama Sekutu ke Indonesia setelah kemerdekaan dikenal sebagai agresi pertama dan kedua. Pada 11 September 1945, para pemimpin radio mengadakan pertemuan terakhir. Tepat pukul 12.00 malam tercapai kesepakatan untuk mendirikan sebuah organisasi radio siaran dan menentukan langkah yang akan diambil di daerah-daerah. Tanggal 11 September itu diperingati sebagai hari Radio Republik Indonesia (RRI) dengan slogan ‘’Sekali di udara tetap di udara’’. (muhammad iqbal)


33

trend

Baby Spa

Istimewakan Si Kecil dengan Perawatan Mewah FOTO-FOTO : ARRAZY ADITYA

Editor: Fenny Ambaratih email : majalah@batampos.co.id

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

Setiap orang memerlukan rileksasi. Tak terkecuali bayi, si makhluk kecil yang lucu nan menggemaskan ini. Selain bayi menjadi lebih 'happy' ternyata perawatan ini sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang anak. Yuk mom, kita intip beberapa kegiatan dan manfaat baby spa.


34

trend

S

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

pa bayi atau yang lebih dikenal dengan baby spa memang sedang populer. Perawatan khusus ini bisa dinikmati oleh bayi dari usia 2 bulan hingga 2 tahun. SPA yang merupakan singkatan dari bahasa Yunani Solus Per Aqua yang berarti serangkaian perawatan tubuh yang menggunakan air sebagai media. Perawatan ini merupakan serangkaian aktifitas berenang dan dipijat dalam waktu sekitar 1 jam-an. Pada awalnya bayi akan dibiarkan berenang dengan menggunakan pelampung khusus yang dikalungkan di lehernya. Aktifitas berenang akan semakin ceria ketika si bayi disuguhi aneka mainan bola warna-warni.


35

trend Pada saat berada di air, bayi akan lebih luwes bergerak dibandingkan biasanya. “Hal ini akan memperlancar sistem motorik kasar pada bayi,� ujar Rossa, Manager Mom n Jo yang berada di komplek ruko Harbourbay, Batu Ampar Batam. Berenang sejak lahir sangat baik untuk kesehatan bayi Anda dan pengembangan dan pengenalan awal akan menghindari mereka mengalami ketakutan air yang dapat berkembang di kemudian hari dalam masa kanak-kanak Saat lahir, otak bayi memiliki sedikit informasi tentang bagaimana bergerak di lantai karena dia tidak pernah memiliki pengalaman itu. Sangat penting bahwa mereka memiliki kesempatan untuk berenang sejak hari pertama kehidupan atau sesegera mungkin. Memberikan kesempatan bagi bayi untuk bergerak di dalam air adalah cara yang ideal untuk mengembangkan tidak hanya tubuh yang lebih kuat, tetapi otak yang lebih baik. Setelah letih berenang sekitar 20 menit, maka bayi akan merasakan nikmatnya dipijat. Pemijatan pada bayi dilakukan dengan lembut karena tulang bayi masih sangat lunak. Dengan demikian, kecakapan seorang terapis sangat diperlukan untuk memijat bayi. Fungsi pijatan bagi bayi adalah untuk membantu bayi Anda tetap rileks dan nyaman. Alur pemijatan juga disesuaikan dengan peredaran darah dan metabolisme tubuh bayi. Pemijatan ini sangat dianjurkan pada tahun pertama si kecil karena banyak sekali

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


36

manfaatnya seperti anak akan merasa lebih percaya diri, lebih mudah bergaul, lebih ceria dan lebih sehat. Untuk bayi yang sudah berusia 1 tahun keatas, makin banyak perawatan tubuh yang bisa dicoba. Misalnya choco bath dan buble bath. Si kecil akan merasakan serunya bermain busa sabun dan gemericik air dari shower. Untuk menghindari kemungkinan tergelincir, maka dasar bathtub dialasi dengan bed mate. Sama halnya, setelah puas berendam di air, bayi pun merasakan nyamannya dipijat. Bayi usia lebih besar biasanya nafsu makannya cenderung menurun. Dengan pijatan lembut di sekitar perut, bayi diharapkan bisa memperoleh nafsu makannya kembali karena pijatan tersebut berfungsi untuk memperbaiki sistem pencernaannya. Selain itu setelah dipijat bayi biasanya akan mengantuk, hal ini wajar karena efek pelancaran peredaran darah membuat kualitas tidunya pun meningkat.

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

trend


37

Fotografer: Arrazy Aditya Model : Kanaya Tycheros, Moch Faiz Zirazy Lokasi: Mom n Jo Komplek Ruko Harbourbay Mall Blok D08 0778 741 5777 EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

trend


38

creatrep creativity & entrepreneur

Iwan Christianto Pemilik Fotologika

Editor: Ahmadi email : majalah@batampos.co.id

Meski masih bekerja di perusahaan ternama di Batam, Iwan Christianto tetap menyalurkan hobinya dan menjadikannya bisnis yang menghasilkan uang. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Hobi Jadi Bisnis Berbuah Manis FOTO-FOTO : ARRAZY ADITYA


39

M

creatrep creativity & entrepreneur

emulai sebuah usaha dari hobi adalah sebuah pilihan yang cerdas, karena jika hobi maka kita akan mengerjakannya dengan penuh passion. Begitulah yang dirasakan Iwan Christianto, pemilik sekolah fotografi, Fotologika. Di ruko Dutamas Blok H No.8, Batam Centre, Iwan Christianto membangun bisnis fotografinya ini bersama lini bisnis lainnya. Fotologika menempati ruko tiga lantai. Di lantai pertama adalah lobi, lantai kedua ruang kelas fotografi. Ada dua ruang kelas di lantai ini. Kemudian di lantai tiga adalah studio yang dilengkapi peralatan pendukung fotografi, seperti lampu.

Iwan memulai bisnis fotografi ini sejak Maret 2012. Iwan yang masih bekerja di perusahaan besar di Batam melihat peluang dengan munculnya sosial media. Munculnya sosial media khusus foto seperti Instagram maupun Facebook membuat banyak orang berlomba-lomba mengasah kreativitasnya dalam seni fotografi. Dari mulai pemula hingga profesional bersaing dengan bebas dalam kerasnya jagat online. Begitu pula peminat foto-foto keluarga, prawedding hingga wedding. ‘’Peminat fotografi sangat pesat karena sekarang orang pengen foto-foto untuk sekadar narsis dan ditampilkan di sosial media. Juga banyak yang ingin mengabadikan momen-momen penting mereka,’’ ujar Iwan Christanto di studio Fotologika di ruko Dutamas, Batam Center, Selasa lalu. Iwan yang punya hobi fotografi sejak kuliah melihat peluang bisnis. Awalnya ia hanya menawarkan jasa layanan foto untuk foto pribadi, foto keluarga, prawedding, wedding, hingga foto buku tahunan sekolah. Untuk jasa foto ini Iwan menetapkan tarif yang bisa disesuaikan dengan anggaran klien. Tergantung permintaan klien, tema, lama pemotretan, dan hasil. Contohnya foto personal atau keluarga di studio, Iwan menetapkan tarif Rp100 ribu dan klien mendapatkan tiga lembar foto ukuran 4R. Sementara foto prawedding antara Rp1 juta hingga Rp3 juta dan wedding antara Rp2 juta hingga Rp5 juta.

‘’Kami menyesuaikan bujet klien karena kadang ada yang minta difoto saja dan hanya mendapatkan file fotofotonya. Tetapi ada juga yang minta hingga foto dicetak dan disimpan dalam album khusus,” jelas Iwan. Permintaan jasa layanan foto ini, lanjut Iwan, sangat banyak di Batam. Hanya saja, orang Batam belum banyak mengetahui jasa layanan foto yang bagus sehingga memilih fotografer dari Jakarta, bahkan dari negara tetangga. Di samping itu, kata Iwan lagi, jasa layanan foto miliknya belum terlalu gencar dipromosikan. Hanya EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


40

creatrep creativity & entrepreneur

teman-teman dan kenalan yang sudah tahu dan lingkup komunitas fotografi di Batam. Jasa layanan foto milik Iwan ini banyak diminta sekolah untuk pembuatan buku tahunan sekolah seperti Sekolah Nabila dan Sekolah Kalam Kudus. Sejumlah pejabat dan karyawan di perusahaan ternama juga menggunakan jasa fotonya, seperti anggota DPRD Batam Rekaveny Soerya. Setelah cukup dikenal, Iwan kemudian membuka sekolah fotografi. Ia melengkapi peralatan fotografinya dengan modal dari hasil memotret. Ia membuka kelas fotografi dasar untuk reguler (umum) dan pelajar. Untuk reguler, Iwan menetapkan biaya Rp1,2 juta dan pelajar hanya Rp800 ribu, dengan jumlah pertemuan enam kali berturut-turut atau menyesuaikan waktu peserta. ‘’Kalau peserta tidak bisa datang, ya bisa menyusul di angkatan berikutnya atau bisa diatur di waktu yang lain. Bahkan peserta bisa mengulang di kelas berikutnya tanpa biaya,’’ katanya. Hingga kini, kelas fotografi ini sudah memasuki angkatan sepuluh. Pada angkatan sebelumnya, ungkap Iwan, pesertanya ada perwakilan atau humas perusahaan seperti Humas PLN Batam, ada peserta dari China yang

bekerja di Batam, dan dari Australia. Setelah peserta menyelesaikan kursusnya, kata Iwan, komunikasi dan sharing ilmu tetap jalan karena ada sesi-sesi khusus seperti hunting bareng atau workshop. ‘’Jadi kami tetap berbagi ilmu untuk menambah pengetahuan fotografi,’’ ucapnya. Tak hanya menawarkan jasa layanan foto dan kursus fotografi, Iwan berencana mengembangkan programprogram lainnya. Salah satunya yang direncanakan untuk dikembangkan adalah fotografi traveling. Iwan sudah memulainya dengan fotografi traveling ke Bintan dan Tanjungpinang. Karena masih bekerja, Iwan mengelola bisnis ini bersama istrinya yang juga hobi fotografi. ‘’Ya istri yang lebih banyak mengelola,’’ katanya.***

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


41

creatrep

tips bisnis FOTOGRAFI creativity & entrepreneur

A

nda serius untuk membangun bisnis fotografi, berikut ada tipsnya: 1. Untuk Anda pemula, perlu diingat bahwa fotografi adalah gabungan dari seni dan tehnik. Untuk itu selain memiliki sence of art, Anda perlu untuk memperdalam tehnik fotografi. Karenanya berguru kepada mereka yang telah memakan asam garam dunia fotografi sangat disarankan, selain melalui mengikuti kursus atau pendidikan formal bidang ini, Anda bisa juga bergabung dengan komunitas-komunitas fotografi dimana bisa saling berbagai pengalaman dan juga ilmu. 2. Jika di awal saya sarankan Anda untuk investasi dalam pengetahuan, maka hal kedua dimana seorang fotografer berinvestasi adalah pada alat. Yang utama tentu saja adalah kamera, untuk kamera profesional memang harus merogoh kocek dalam-dalam. Namun jika ingin bersaing, mau tidak mau kamera profesional harus menjadi pilihan, tentunya ditambah pernak-perniknya seperti flash, lampu, tripod, bahkan layar backround. 3. Studio merupakan investasi yang mahal, namun ada cara untuk menyiasatinya, yaitu dengan EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

menyewa atau dengan mengatakan, “we bring studio to your place� artinya Anda menawarkan foto di tempat klien. 4. Investasi selanjutnya bagi fotografer adalah piranti keras dan lunak untuk mengolah foto. Jika dijaman kamera analog Anda membutuhkan ruang gelap dan berbagai bahan kimia untuk mengolah hasil foto. Dijaman kamera digital saat ini, investasi pengolahan foto ada pada perangkat keras (hardware) komputer dan juga piranti lunak (software). Pilihlah software yang terupdate dan juga yang familiar dengan Anda sehingga penggunaannya maksimal. Keberhasilan bisnis jasa bagaimanapun selain keahlian, 50 % faktor penentu adalah kemampuan untuk memasarkannya. Jadi, kreatiflah untuk memasarkan jasa Anda. Mintalah klien yang sudah menggunakan jasa Anda untuk memberikan rekomendasi sehingga menambah kredibilitas usaha Anda. Nah, jika semuanya sudah lengkap, milikilah semangat yang kuat, karena bagaimanapun berwirausaha membutuhkan tekad dan juga ketekunan untuk menghadapi berbagai tantangan yang menerpa. Sukses untuk Anda, dan selamat mencoba!


42

Kapitalisme Pernah Takluk di Saigon

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

pix fotografia


43

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

pix fotografia


44

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

pix fotografia


pix

45

fotografia

Ho

Chi Minh adalah kota terbesar di Vietnam. Ketika masih bernama Saigon, kota ini merupakan ibu kota wilayah koloni Prancis di Indochina, yang kemudian berubah menjadi negara merdeka dengan nama Vietnam Selatan (1955-1975). Sebagai negara kapitalis dan antikomunis, Vietnam Selatan berperang melawan Vietnam Utara yang komunis, dalam perang Vietnam yang sangat legendaris. Kubu Selatan disokong Amerika Serikat, Australia, dan Korea Selatan. Saigon kemudian jatuh ke tangan kubu

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Utara pada 30 April 1975 sekaligus mengakhiri Perang Vietnam yang dimenangi kelompok komunis. Vietnam Selatan lantas diambilalih oleh kubu Utara. Saigon digabung dengan sejumlah kota lain di sekitarnya, dan secara resmi berganti nama menjadi Ho Chi Minh. Kota ini, kini telah berkembang menjadi kota metropolitan baru di Asia Tenggara dan dihuni sekitar 10 juta jiwa. Ada banyak tempat yang layak dikunjungi di Saigon alias Ho Chi Minh. Karena itu pula, Ho Chi Minh telah menjelma jadi destinasi utama pariwisata di kawasan Asean. ***


46

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

pix fotografia


47

pix fotografia

Narasi: Batam Pos Foto: Hasto Susilo

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


48

kutubkhanah

J

udul hikayat ini sangat menggerunkan atau menakutkan. Namun isinya bukanlah kisah horor yang dapat membuat bulu kuduk berdiri. Inilah contoh cerita berbingkai, legenda pahlawan-pahlawan Islam dan orang alim yang sarat dengan agama AlOleh: Aswandi Syahri lah sebelum kedatangan Nabi Muhammad SAW.Hikayat seperti ini, adalah khazanah Timur Tengah, yang kemudian tersebar juga di Alam Melayu. Padanan Hikayat Tengkorak Kering ini adalah, Hikayat Iskandar Zulkarnain, Hikayat Amir Hamzah, Hikayat Saif Dhu’l-Yazan atau Sirat ibn Yazan, Hikayat Sultan Ibrahim Ibn Adham atau Syair Cerita di Dalam Kubur.

Cover Hikayat Tengkorak Kering karangan baharu oleh Babu Zamansyah koleksi Institut Alam dan Tamadun Melayu (ATMA) University Kebangsaan Malaysia (UKM).

Hikayat Tengkorak

Kering

Boleh Berkata-Kata EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Sebaran dan Versi Richard Olaf Winsted dalam buku klasiknya A Historical of Classical Malay Literature (1969: 97) mengatakan tak ditemukan naskah awal dan tak ada catatan atau penjelasan tentang Hikayat Tengkorak Kering yang dikenal juga sebagai Hikayat Raja Jumjumah @ King Skull (Raja Tengkorak) @ Hikayat Jumjumah @ Hikayat Tengkorak Kering Boleh Berkata-Kata @ Hikayat Jumjumah atau Tengkorak Kering, sebelum abad ke-19. Namun demikian, menurut Winstedt, berbagai versinya dapat ditemukan dalam bahasa Sunda, Aceh, Persia, Hindustan, Afganistan, dan sudah barang tentu dalam bahasa Melayu. Bahkan telah pula diterjemahkan kedalam bahsa Inggris dan dimuat dalam Asiatic Journal and Monthly Register tahun 1823. Di Alam Melayu umumnya, dan Kepulauan Riau-Lingga khususnya, hikayat ini populer melalui edisi cetak litografi (menggunakan teknik cetak batu) menggunakan huruf jawi atau huruf Arab Melayu yang dihasilkan oleh percetakan dan penerbit di Pulau Pinang serta Singapura. Versi cetak paling tua dari hikayat ini, tercatat berasal dari tahun 1894 dan dicetak oleh Mercantile Press di Pulau Pinang, yang microfilm-nya antara lain berada simpanan Natinal Library Singapura dengan nomor katalogus NL 2553. Setelah edisi cetak Pulau Pinang, muncul kembali beberapa versi cetak oleh penerbit di Singpura antara tahun 1896 dan 1917. Ian Proudfoot dalam Early Malay Printed Books (1992: 511), mencatat tiga versi cetak di Singapura yang kini tesimpan pada sejumlah perpustakaan di Inggris, Jakarta, Belanda, dan Singapura. ‘Versi Singapura’ ini muncul pertamakali pada bulan Novemver 1896, dan dicetak oleh Kedai Haji Muhammad Said milik Haji Mujtahid yang beralamat di 51 & 47 Sultan Road, Singapura. Dalam colofonnya, judul lengkap hikayat ini ditulis sebagai berikut: Hikayat Tengkorak Kering Boleh Berkata-Kata. Tengkorak itu Asalnya Daripada Sultan Jumjumah. Pada 5 Desember 1896, sekali lagi Haji Muhammad Said mencetak 1000 eksemplaar hikayat ini dan dijual dengan harga $0.15,- per eksemplaar. Pada tahun yang sama, edisi kedua ini juga telah diregisterkan (didaftarkan) di Singapura dengan No. 301, menjadi hak Haji Mujtahid bin Haji Muhammad Said selamanya. Sebagai pemegang ‘hak cipta’, percetakan Kedai Haji Muhammad Said yang kemudian beralamat di 82 Arab Street Singapura, kembali mencetak Hikayat Tengkorak Kering Yang Pandai Berkata-Kata secara litografi pada akhir tahun 1917.

Karangan Baharu

Versi Hikayat Tengkorak Kering yang diperkenalkan dalam laman kutubkhanah minggu ini adalah ‘versi baru’ atau


49

kutubkhanah

Sampailah pada suatu hari, tengkorak Raja Jumjumah karangan baharu oleh seorang penulis ‘tak dikenal’ yang yang telah lama wafat dan telah kering itu ditemukan oleh menamakan dirinya Babu Zamansyah @ Babu bin ZamanNabi Isa ‘Alaihissalam ketika berjalan-jalan di tengah pasyah. dang di Negeri Syam. Sebagai sebuah ‘karangan baharu’, Babu Zamansyah “Maka diangkat oleh Nabi Alla ‘Isa ‘alaihissalam serta mengunakan judul Hikayat Jumjumah atau Tengkorak Kerditangisnya oleh melihatkan tengkorak. Maka Nabi Allah ing. Tak ada informasi bibliografis tentang tarikh hikayat ini ‘Isa pun memintak do’a kepada Allah subhana-wa-ta’ala, dicetak. Namun yang pasti, versi ini juga dicetak di Singapukatanya, Ya Rab, Ya Saidi, Ya Maula, Ya-Rabbal-‘Alamin. ra oleh Darul Taba’ah al Misriyah al-Qubra atau Al-Misriya Dengan kebesaran dan kemuliaan Mu jua, aku pohonkan Publishing House: sebuah tempat mengecap yang terunggul kepada Mu, berilah kiranya tengkorak ini berkata-kata, sudi Timur Asia, yang beralamat di 60 Basroh Street. paya hamba Mu dapat bertanya kepadanya. Ia sudah meraSama seperti tiga ‘versi Singapura’ yang dicetak oleh Kesai mati”. dai Haji Muhammad Said, isi Hikayat Tengkorak Kering “Maka, dengan seketika itu ‘versi Babu Zamansyah’ ini masih juga didengar oleh Nabi Allah ‘Isa dicetak secara litografi. Namun bila ‘alaihissalam satu suara, demikian dilhat halaman covernya yang telah katanya. “Hai ‘Isa, bertanyalah menggunakan teknik cetak lebih engkau kepada tengkorak itu”. maju dan dilengkapi ilustrasi dalam Maka dengan takdir Allah ta’ala, bentuk sketsa dan foto, maka versi berkat mu’jizat Nabi Allah ‘Isa, ini jauh lebih muda dibanding hatengkorak yang sudah kering itusil cetakan Kedai Haji Muhammad pun dapatlah berkata-kata.” Said. Tengkorak itu kemudian becerita Versi Karangan Baharu yang kapada Nabi Isa bahwa ia seorang menjadi rujukan utama laman kuraja di Negeri Syam yang penuh tubkhanah ini terdiri dari 23 muka dengan segala kemewahan dan bersurat, dan bagian dari koleksi pribsifat adil, tetapi ia tidak menunaikan adi Abdul Halim Nasir yang kini fardhu sembahyang lima waktu. berada dalalam simpanan perpusKemudian tengkorak itu mentakaan Institut Alam dan Tamadun ceritakan pengalaman dahsyatMelayu (ATMA) University Kedahsyat yang dialaminya sesudah bangsaan Malaysia (UKM). ia mati, dan bagaimana azabnya Meskipun disebut sebagai sebuah orang-orang yang berbuat maksiat ‘karangan baharu’ yang memasukserta melalaikan perintah Allah kan ajaran-ajaran Islam yang baru disiksa di akhirat. Setelah sekian setelah kdatangan Nabi Muhamlama menjalani siksa neraka, akhmad SAW, bahan utama versi ini irnya Raja Jumjumah lepas dari setampaknya adalah versi lama yang gala azab, karena semasa hidupnya ditulis sebelum kedatangan Nabi ia ada sedikit ilmu agama dan suka Muhammad SAW sebagai Rasul bersedekah kepada fakir miskin. terakhir. Mengapa? Di akhir pembicaraan dengan Indikasi ini terlihat dengan adanya Nabi Isa ‘Alaihissalam, tenggkorak teks kalimah syahadat yang belum Bagian awal Hikayat Tengkorak Kering karangan Raja Jumjumah minta agar Nabi Isa mencantumkan nama Nabi Muhambaharu oleh Babu Zamansyah koleksi Institut Alam mad SAW sebagaimana diucapkan dan Tamadun Melayu (ATMA) University Kebangsaan memohon kepada Allah supaya ia dihidupkan samula untuk berbuat oleh Raja atau Sultan Jummmah seMalaysia (UKM). amal saleh. Apabila permohonanbagai salah satu tokoh utama dalam nya terkabul maka ia tak ingin lagi menjadi raja lagi dan hikayat ini: Asyhandu-anla-illahailallah-wa-asyhadu-annasenantiasa beribadat kepada Allah. ka-Isa-Ruhullah. Gemparlah pendudk Negeri Syam karena rajanya yang telah

Tengkorak Raja Jumjumah

Hikayat Jumjumah atau Tengkorak Kering karangan baharu atau Hikayat Tengkorak Kering Boleh Berkata-Kata ini adalah kisah seorang raja Negeri Syam (kini mencakupi wilayah Lebanon, Palsetina, Siria atau Suria, dan Yordania) yang bernama Raja Jumjumah atau Sultan Jumjumah dengan Nabi Isa ‘Alaihissalam. Dikisahkan bahwa ia adalah seorang maharaja masyhur yang menakluki seluruh Benua Syam, sekalian negeri-negeri Parsi, Basrah, Bagdad (Irak), seluruh negerI-negeri Arab, Mesir, dan seluruh Benua Afrika. Raja Jumjumah telah lama wafat. Semasa hidupnya ia memerintah dengan adil namun tidak menunaikan sembahyang lima waktu. Akibatnya, setelah wafat ia mendapat siksa di neraka, bertemu dengan segala jenis-jenis binatang ular, dan kala, dan halipan, yang besar-besar seperti gunung dan bukit, mamatuk dan melontarkan kepadanya kedalam lautan api neraka. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

lama wafat hidup kembali. Kepada rakyatnya ia bercerita: “Wallah-‘alam, entah bagaimana, ditakdirkan Allah Suhana-wata’ala, tiba-tiba tengkorakku dikeluarkan Allah di tengah padang Negeri Syam ini. Lalu dicerita oleh Jumjumha kepada menteri dan rakyat sekalian daripada awal sampai akhirnya, dan berjenis-jenis ‘azab yang telah diterima daripada Allah di dalam neraka.” “…Maka berkata Jumjumah…hai menteriku dan rakyatku sekalian, sekarang aku tidak mahu menjadi raja lagi, dan aku tidak berkehendak kepada harta benda aku sekalian itu, dan aku hendak meberi nasihat kepada kamu sekalian supaya kamu menurut perintah [Allah]”. Setelah itu, Raja Jumjumah duduk di sebuah rumah dan senantiasa berbuat amal ibadat dan puasa kepada Allah Subhanawata’ala siang dan malam, serta memintak ampun segala dosanya sampai ia wafat kembali. Konon, Raja Jumjumah “… hidup lapan puluh tahun, dan ada setengah pula berkata ia hidup ampat puluh tahun, dan setengah berkata ia hidup ampat puluh hari sahaja. Waulah’alam. Amin Ya rabbal-‘alamin”.***


50

matabola

HanyaMunchen

oleh : Ade Adran Syahlan

Y

yangDiprediksiSama

ang juara nanti, Arsenal, Milan, Madrid dan Munchen. Secara berturut-turut untuk Liga Inggris, Italia, Spanyol dan Jerman. Yang mengemukakan itu Chris Triwinasis alias Bung Chris, pengamat bola dari Batam. Dia bagi saya, tak orang jauh. Karena setelah menjadi Ketua RT rumah saya, kini naik jabatan jadi Pak RW. Bagi kami warganya, tak terasa dia seorang pejabat. Baik masih menjabat di Pemko Batam, maupun kini Kepala Biro Perekonomian di Kantor Gubernur Kepri. Bagi kami, dia tetap Pak RT dan Pak RW yang bersahaja. Kalau ketemu saya, saat gotong royong, yang kami bicarakan adalah sepak bola. Tapi sejak bulan Ramadan, sudah jarang bertemu. Selain karena tak ada gotong royong, Bung Chris pun lebih banyak berada di Tanjungpinang, tempatnya bertugas. Jadilah, pertemuan kami hanya saat ke parkiran motor usai salat Subuh di masjid.

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

Lebih banyak "percakapan" kami di BBM-an. Termasuk, bercerita soal siapa juara kompetisi 2013-2014 nanti. Jika dijawabnya AC Milan untuk Liga Italia, saya tahu persis. Beliau memang fansnya. Apapun yang terjadi, Milan tetap di hatinya. Tapi dia menolak sekedar fans. Katanya, Milan akan moncer jika rekrutmen Honda terealisir. Hm... Arsenal juara Liga Inggris karena masih konsisten pemain dan juga pelatihnya. Tidak bertukar. Kata Bung Chris, beda dengan Chelsea yang masih soal klasik campur tangan pemiliknya Abramovich terhadap pemain. Lalu kenapa Madrid, bukan Barcelona juara La Liga, itu karena menurut Bung Chris pelatih Ancelotti lebih punya "aura" menangani pemain nakal seperti Isco dan Ronaldo. Sedangkan Bayern Munchen juara Liga Jerman, karena lagi pas peran Pep Guardiola dan pemainnya.


51

Nah, kenapa Manchester United (MU) tak diperhitungkannya? Kata beliau, kapasitas pelatih Moyes diragukan. "Pegang Everton di papan bawah. Terus Rooney sudah tak fokus di MU,'' ucapnya. Hmm, bagaimana pula dengan prediksi saya? Dulu waktu kecil, saya penggemar berat Liverpool. Itu pun karena ada strikernya yang hidungnya mancung, Ian Rush. Meski kalau main bola saya sering berperan bek, tapi pemain idola saya justru Ian Rush itu. Karena di TV, sering saya lihat, dengan hanya menempatkan posisi yang pas, Ian Rush selalu cetak gol. Sepertinya mudah sekali. Habis masa Ian Rush, saya tak punya pilihan klub lagi. Cuma selalu agak berat hati ke MU. Kenapa? Karena, selalu yang terjadi adalah, pemain MU selalu bertungkuslumus hingga pluit akhir berbunyi. Bahkan perburuan nilai pun, jika mereka tertinggal, sering sampai partai terakhir. Nah, untuk tahun ini saya jagokan MU. Meskipun Moyes, tak akan bisa menularkan apa yang selalu dilakukan oleh Ferguson, tapi saya yakin budaya MU masih melekat di hati pemainnya. Mereka akan berjuang matimatian. Jika pun saat pra musim, mereka sudah dua kali kalah, oleh tim Thailand dan Jepang, tapi itu malah jadi introspeksi diri. Liga Italia, saya masih yakin Juventus bakal bikin tiga kali berturut-turut Scudetto. Sosok pelatih Antonio Conte yang membangun tim jangka panjang dan berkarakter layak menjadi alasan untuk Juve juara lagi. Ditambah, mereka baru saja mendapatkan duet striker Fernando Liorente dan Carlos Tevez. Meski harus diakui, itu tidak didapatkan dengan mudah. Karena semua klub Italia berbenah, termasuk AC Milan. Bahkan, tiga laga awal Juventus akan menghadapi tiga tim papan atas. Yakni, Sampdoria, Lazio dan Inter Milan. Ini tidak seperti dua musim terdahulu, selalu EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

matabola

menghadapi tim papan bawah. Untuk Liga Spanyol, Barcelona rasanya tak akan terbendung. Walau ditinggal pelatih Vilanova, tapi gaya tiki-taka telah melekat di hati pemain. Ditambah ada Neymar, dan pelatih baru Tata Martino, tiki-taka itu bakal ditambah dengan orang yang haus gol, dan pelatih yang kuat juga pola pertahanannya. Bahkan dia telah mengajarkan, cara yang tak didapat dari Pep Guardiola dan Villanova, yakni serangan balik. Maka, jadilah tiki-taka, berubah tiki-tata. Tapi secara keseluruhan Liga Spanyol sebenarnya "liga tak menarik". Karena, yang bakal seru persaingan merebut juara hanyalah Barcelona dan Real Madrid. Transfer pemain kedua tim itu pun, bisa menyamai seluruh transfer klub Liga Spanyol di luar mereka. Sedangkan untuk Liga Jerman, saya sependapat dengan Bung Chris. Layaklah, Bayern Munchen yang juara. Tim yang dijuluki FC Hollywood itu telah mempersiapkan tim mudanya jauh hari. Kemudian untuk tahun ini pun tidak banyak bertukar pemainnya. Malah bertambah dengan hadirnya Goetze dan pelatih baru, Pep Guardiola. Sebenarnya, menebak yang juara untuk Liga-liga Eropa itu "perkara mudah". Karena informasi materi pemainnya, selalu kita dapatkan. Dan juga manajemen timnya stabil. Yang sulit itu menebak siapa juara Liga Indonesia. Karena bisa saja, tim yang dulu banyak duit, tiba-tiba musim depan bangkrut. Sehingga tak dapat mempertahankan pemainnya. Hengkang semua. Kalau untuk Liga Indonesia, saya masih yakin pada Persipura juara lagi. Asal, materinya sama. Juga pelatihnya sama, Jacksen F Tiago. Dan satu hal terpenting lagi, asal Persipura masih kaya dengan sponsornya. Nah, yang sama prediksi saya dan Bung Chris hanya Munchen juara. Dan saya tambahi bonusnya dengan juara Liga Indonesia, Persipura. Mau mana yang dipercaya, terserah Anda. Toh ini hanyalah prediksi sepak bola. ***


52

kiprah

Ibu SukU Laut yang Jago Menghimpun Dana Sri Soedarsono Aktivis Sosial di Batam Editor: Agnes Dhamayanti email : majalah@batampos.co.id

Lebih dari separuh usianya dihabiskan untuk beragam kegiatan sosial. Ia mendirikan rumah sakit hingga rumah singgah untuk anak jalanan. Dijuluki Ibu Suku Laut.

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


53

kiprah

L

utut kirinya masih terasa nyeri. Namun ia masih bisa menapaki satu per satu tangga kayu, hingga ke atas pelantar Pulau Bertam. Tidak ada jera, walau penyebab kakinya yang sakit itu karena terjatuh saat naik tangga kayu serupa ketika ke Pulau Semdur. ‘’Waktu itu ada Bakti Sosial Soedarsono 2 kerjasama PMI Batam dan Singapura. Ketika naik tangga kayu ke atas pelantar, tiba-tiba kaki saya terpeleset,’’ kata Sri Soedarsono, seorang aktivis sosial di Batam. Baginya melihat senyum bahagia orang-orang Suku Laut saat menerima sembako adalah sebuah kepuasaan batin. Sakit fisikpun tak lagi dihiraukan. ‘’Rasanya senang sekali bisa membantu orang lain. Apalagi mendatangi mereka dengan naik pompong seperti ini. Ada ketenangan batin saat di tengah laut,’’ kata Sri Soedarsono sambil tangannya merasakan percikan air laut. Tidak terasa, dua puluh tiga tahun Sri merenda kedekatan dengan orang-orang Suku Laut. Tahun 1998 Sri Soedarsono bekerjasama dengan Kementerian Sosial membangun Pulau Bertam itu. Ketika dana kurang, Srilah yang menalanginya. Lewat tangan dinginnya, suku terasing di Batam ini bersedia tinggal di pulau. Ratusan rumah tinggal didirikan di bibir pantai Pulau Bertam, Pulau Gara dan Pulau Lingka. Ada juga sekolah, masjid, aula, juga museum. Setiap kali Ramadan, Sri datang membawa ratusan paket sembako. Tahun 2013 ini,

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Sri menggandeng Lions Club, PSMTI, Yayasan Budha Suci, juga Yayasan Kartini. Ia membagikan sendiri sembako itu pada masing-masing warga. Sri terlihat begitu menikmati saat-saat itu. Ketika sembako diberikan tak lupa obrolan ringan selalu keluar dari mulutnya. Bahkan Sri memastikan sendiri sembako itu diterima yang bersangkutan. ‘’Tahun depan, harus mengambil sendiri. Kalau tidak datang, tidak dikasih sembakonya, ‘’ kata Sri yang membatalkan pemberian sembako pada seorang pemuda yang mengaku mewakilkan seorang warga. Selain membagikan sembako, Sri juga rajin menggelar pengobatan gratis maupun operasi katarak, bibir sumbing di pulau-pulau maupun di Rumah Sakit Budi Kemuliaan (RSBK). Tak heran jika Sri dijuluki Ibu Suku Laut. Pemilik nama, Sri Rejeki Chasanah ini memang diharapkan kedua orangtuanya Alwi Abdul Djalil Habibie dan Ny. R.A. Tuti Marini, menjadi seorang perempuan cantik yang membawa banyak rezeki dan menebarkan kebaikan. Sri pun bercerita mengapa ia begitu senang berkecimpung di bidang sosial. Ia mengaku terinspirasi ibu kandungnya. ‘’Ibu saya itu suka sekali menolong orang. Ia ajarkan kami untuk selalu berbagi. Dan tidak boros. Tidak boleh membuang-buang nasi. Makanlah secukupnya yang kita butuhkan,’’ kata Sri, anak keenam dari delapan bersaudara itu.


54

Ibu, kata Sri, selalu mengingatkan dirinya bahwa perempuan itu harus serba bisa. ‘’Dulu saya menyusui anak-anak, juga mengantar sekolah. Mengantar makanan untuk suami, walau lagi hamil besar. Setelah anakanak besar, saya mulai ikutan organisasi. Dulu waktu kecil saya juga pernah bantu Palang Merah Indonesia,’’ kenang Sri yang merupakan pemilik RSBK, yayasan ginjal, yayasan yang mengurusi penderita HIV AIDS, anak jalanan, sekolah anak-anak berkebutuhan khusus dan cacat. Dalam keluarga besarnya, kata Sri, saling membantu adalah hal yang paling penting. Satu lagi adalah kedisiplinan. Sri mengaku ibunya sangat menerapkan itu pada semua anak-anaknya. Bahkan sejak menikah, Sri sudah dituntut menjadi pemberani. ‘’Usia saya baru 19 tahun, suami saya adalah komandan dengan 800 orang anak buah. Otomatis saya menjadi ibu ketua. Saya harus bisa pidato, sering dimintai nasihat. Padahal pengertian cerai saja saya tidak tahu, tapi saya sering dimintai nasihat istri-istri tentara, pokoknya saya ini lulusan universitas alam. Dari pengalaman di lapangan jadi serba bisa,’’ kata Sri sambil tersenyum. Sri pun akhirnya juga terbiasa membuat surat pengajuan ataupun proposal untuk berbagai kegiatan maupun pendirian sebuah bangunan untuk masyarakat. Sejak suaminya, Soedarsono Darmo Suwito meninggal, Sri melakukan aktivitasnya sendirian saja. ‘’Di rumah biasanya saya senang di depan komputer. Mengetik proposal. Sambil mendengarkan TV. Jadi kalau ada yang menarik, saya hanya melihat sebentar,’’ kata adik kandung BJ Habibie, mantan Presiden RI. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

kiprah

Jerman, Jepang, Amerika, Belanda dan Singapura adalah negara-negara yang menjadi tujuan Sri mengirimkan proposalnya. ‘’Yang paling sering bantu, Belanda dan Jerman. Di sana banyak sekali teman-teman yang mau peduli dengan kegiatan sosial. Kalau Singapura hanya bantu saat PMI saja. Gedung RSBK adalah hasil dari bantuan mereka. Kalau yang sekarang ini, kebanyakan tempat tidur seken. Mereka tidak mau bantu lagi kalau tidak kita pakai,’’ kata Sri. Menurut wanita kelahiran Pare-pare, Sulawesi Selatan 74 tahun lalu, hanya dengan proposal, ia bisa mengajak orang lain bersama-sama membantu orang lain. ‘’Orang percaya dengan saya, karena proposal yang saya ajukan sesuai dengan budget. Tidak ada mark up. Saya juga berusaha memberi langsung ke orang yang memerlukan. Karena sekarang banyak yang tidak memberikan pada yang berhak. Melainkan dipakai sendiri. Begitulah kerja koruptor,’’ jelas Sri dengan rasa geram. Ternyata dalam menyebarkan proposal, Sri juga memperhitungkan segalanya. ‘’Kita perlu kendaraan dalam mengajukan proposal. Kalau masih pakai angkot, mana ada yang percaya. Selain itu, kita juga harus punya modal sendiri. Seperti membangun panti jompo, saya sudah punya tanah sendiri. Dari sini saja orang akan percaya,’’ jelas Sri. ‘’Bu Sri itu ahli sosial, dia bukan ahli ekonomi. Dia bisa menggerakkan orang lain untuk sama-sama membantu orang lain. Ibaratnya ia hanya sumbang Rp100 juta, tapi ia bisa mengumpulkan sumbangn dari orang lain lebih dari Rp400 juta,’’ kata Soeranto, ajudan Sri Soedarsono sejak tahun 1988 menimpali obrolan Sri.


55

kiprah Di bidang pendidikan, Sri Soedarsono bersama beberapa teman seperjuangan mendirikan Ikatan Keluarga Batam (IKB) yang selanjutnya berubah menjadi Yayasan Keluarga Batam (YKB). Lembaga inilah yang merintis sekolah-sekolah Kartini hingga terus berkembang seperti sekarang. Tahun 1985, atas kiprahnya itu, ia mendapat penghargaan di bidang kesejahteraan sosial. Sri Soedarsono adalah orang ke lima yang mendapat penghargaan ini. Yang pertama mendapat penghargaan adalah ibu Nasution, pimpinannya dulu. Semua bidang usaha yang didirikan Sri, hasil keuntungannya tidak untuk kepentingan pribadi. Semuanya digunakan lagi untuk rumah sakit atau sekolah. ‘’Jadi Bu Dar itu cari duit, tapi gak terima duit. Dari sembilan bersaudara hanya Bu Dar yang bergerak di bidang sosial. Saudaranya yang lain pemilik usaha mandiri, pengusaha yang memang bekerja untuk cari keuntungan,’’ tambah Soeranto yang juga menjabat sebagai Penasihat Badan Pertimbangan RSBK. Dalam keseharian, Sri mengaku tidak suka menggunakan uangnya untuk main golf atau beli tas jutaan rupiah. Ia lebih suka menggunakan uangnya untuk membantu orang lain. ‘’Ada sih yang suka protes, kok saya lebih suka kemana-mana dengan mobil avanza,’’ cerita Sri. Penampilan Sri memang terlihat sangat sederhana. Saat ke pulau ia menggunakan sepatu sandal yang tapaknya sudah disol. Sebagai ibu empat anak, tugasnya menyekolahkan anak-anaknya sudah lama tuntas. Masing-masing sudah memiliki usaha. Anak pertamanya, Masmariyanto, adalah pemilik kilang minyak di Amerika. Yang kedua, Ade Afiyanto, Direktur Pabrik Senjata terbesar di Asia Tenggara. Anak ketiga, Hari Rudiono, arsitek. Dan si bungsu, Sri Utami, dokter gigi. Suaminya Deputi Menristek di Jakarta. ‘’Si bungsu ini sekarang beralih profesi mengurusi anak-anak autis,’’ kata Sri lagi. Sri berharap banyak, putri bungsunya itu yang akan menggantikannya berkiprah di bidang sosial juga pendidikan. ‘’Memang agak sulit mencari pengganti saya. Tapi harapan saya pada anak perempuan satu-satunya itu,’’ harap Sri. Ada banyak rencana yang belum selesai dikerjakan Sri. Seperti pendirian gedung PMI senilai Rp11 miliar di Batam Center. Sekarang sudah berdiri pancang dari uang Rp1 miliar. Lalu proyek perluasan RSBK dan politeknik perawat, ada pembangunan rumah sakit di Kabil.Selain itu, beberapa yayasan juga harus di kunjungi. Sri memiliki tiga sekolah luar biasa di Bandung, Aceh dan Batam. Sri juga masih harus mendatangi beberapa acara. Dalam waktu dekat ini, setelah upacara 17 Agustus ia harus ke Surabaya. ‘’Hubungan baik selalu saya jaga. Setiap ada undangan saya datang. Dengan orang-orang Cina juga seperti itu,’’ kata Sri. Baru-baru ini, Sri berhasil membawa PMI menjadi juara umum pada Jambore sebulan lalu di Batu Malang. ***

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013


56

tourism w h e r e & out

Editor: Fenny Ambaratih email : majalah@batampos.co.id

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

Bandung memang dikenal dengan kota wisata kuliner. Aneka masakan ala Sunda menghiasi setiap sudut ibu kota priangan tersebut. Mulai dari Babat Goreng hingga Ayam Pandan, semua hidangan ini sudah tentu patut Anda coba. Namun tak usah jauh-jauh kesana karena Bandung Resto hadir di Batam.

FOTO : DOK. bandung resto


57

R

tourism w h e r e & out

estoran Khas Sunda yang terletak di samping Carnaval Mall Batam Center ini memang sudah terkenal dengan cita rasa masakannya. Letaknya yang strategis di pinggir jalan sangat memudahkan Anda untuk menemukan restoran tersebut. Halaman parkir restoran ini luas. Tampilan depan restoran ini juga cukup menarik. Semakin Anda melangkah masuk ke dalam restoran ini, nuansa tradisional akan semakin terasa. Hampir sebagian bangunan restoran terbuat dari bambu. Furniture seperti meja dan kursi pun demikian. Sebenarnya Bandung Resto memiliki konsep restoran semi indoor. Dikatakan demikian karena restoran tersebut nyaris tidak memiliki dinding beton. Jika pun ada dinding, itupun terbuat dari kulit bambu yang di jalin jarang-jarang sehingga Anda pun bisa merasakan angin sepoi-sepoi dari luar. Bandoeng Resto selalu menciptakan menu baru untuk memanjakan pelanggannya. Jika mampir, Anda bisa mencoba Babat dan Paru goreng yang lezat. Hidangan ini benar-benar dimasak sesuai aslinya. Mencium aromanya saja, Anda sudah pasti merasakan sangat lapar. Apalagi jika

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013


58

disajikan hangat, rasa manis pada babat goreng dan paru goreng ini sangat terasa. Sajian masakan Bandung ini bisa dibilang sangat otentik. Misalnya pada menu Ayam Bakar Pedas. Ayam yang digunakan adalah jenis ayam kampung didatangkan langsung dari Bandung. Sudah dilumuri bumbu dan benar-benar asli Bandung. Jadi ketika sampai di Batam hanya tinggal dibakar saja. Santapan pun kian nikmat dengan nasi timbel yang dibungkus dengan daun pisang yang harum. Menu yang tak boleh Anda lewatkan lagi adalah Ayam Pandan. Ayam bumbu ini dimasak dan di bungkus daun pandan. Aroma pandan yang melekat pada ayam mengunggah selera makan. Bumbu pada ayam sangat meresap hingga ke dalam dagingnya yang empuk dan nikmat. Ingin menghindari kolesterol? Cobalah, aneka masakan laut steam. Ikannya bisa dipilih. Ikan bawal atau kerapu. Ikan steam ini cocok bagi yang tidak suka banyak bumbu atau ingin menghindari banyak kolesterol. Selain ikan Steam, ada ikan gurami bumbu pedas. Biasanya, Bandoeng Resto hanya menyediakan gurami manis yang berbumbu kecap. Tapi untuk memenuhi permintaan pelanggannya. Bandoeng Resto mewujudkannya. Bumbunya meresap sampai ke dalam dagingnya. Meski pedas, tapi rasa manis khas Sunda tetap ada. Selain menikmati masakan-masakan yang khas Sunda, Anda juga bisa memesan makanan beraroma Asia Timur. Ada chinese food dan Japenese food yang dihadirkan Bandoeng Resto. Misalnya kepiting saos pedas. Kepiting dengan saos pedas ini disajikan hangat sehingga aromanya tercium. Saosnya yang berwarna kemerahan, sangat mempesona. Kepiting saos pedas ini bisa disantap dengan nasi goreng chicken katzu atu terpisah. Nasi goreng chicken katzu ini diberi filet yang digoreng dengan tepung roti. Ayam goreng ditata diatas nasi goreng sehingga menutupi sebagian. Menu lainnya yang enak dinikmati di Bandoeng Resto adalah tofu hot plate dan beef hot pan dengan cita rasa masakan Jepang. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

tourism w h e r e & out


digistyle

59

K

Kartu Lebaran Digital

ini bukan perangkat komputer dan telepon genggam saja yang dilengkapi teknologi wireless fidelity atau yang lebih dikenal dengan Wi-Fi. Bahkan, teknologi komunikasi nirkabel itu sudah pula dipasangkan ke gigi manusia untuk membantu mengontrol perilaku makan berlebih. Gigi berteknologi wi-fi ini dikembangkan oleh para ilmuwan dari National Taiwan University. Bentuknya berupa sensor mini yang dilekatkan ke gigi manusia, untuk mendeteksi makanan ataupun asupan lain yang masuk ke tubuh melalui mulut manusia. Sensor ini mampu mendeteksi banyaknya makanan yang dikonsumsi seseorang. Tak hanya itu, wi-fi di gigi itu bisa juga mendeteksi kebiasaan merokok dan minum-minuman keras. Teknologi sensor yang dipakai itu didasarkan pada gerakan mengunyah yang diyakini bervariasi tergantung jenis makanannya. “Karena mulut adalah pintu masuk bagi kesehatan manusia, sistem sensor oral sangat potensial dipakai untuk memonitor kesehatan seperti

riwayat diet,� kata para ilmuwan, seperti dilansir laman New York Daily News. Dalam eksperimen yang dilakukan baru-baru ini, para ilmuwan menghubungkan sensor di gigi dengan komputer melalui teknologi wi-fi. Dalam kenyataannya kelak, teknologi ini bisa juga menyambungkan gigi dengan perangkat lain, seperti smartphone alias ponsel pintar. Para pengamat meyakini teknologi ini sangat mungkin untuk diwujudkan menjadi perangkat sehari-hari. Namun, yang masih perlu dipikirkan adalah faktor keamanan, mengingat sensor tersebut berukuran sangat mini dan ditempelkan di gigi sehingga sangat mungkin untuk tertelan. Perilaku makan berlebihan memang perlu dikontrol mengingat angka obesitas telah menjadi permasalahan global. Selain dipicu oleh kelebihan makan, obesitas juga disebabkan oleh kurangnya aktivitas fisik, khususnya pada manusia modern yang sehari-harinya lebih banyak duduk.(fny/jpnn)

Ada Wi-Fi Gigi untuk Kontrol Nafsu Makan

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

foto : nydailynews.com


60

foto-foto: arrazy aditya

otomotif

KIA All New Sorento

SUV Senyaman Sedan Editor: Ahmadi email : majalah@batampos.co.id

A

All New Sorento ditujukan untuk profesional, pengusaha, maupun eksekutif yang membutuhkan mobilitas tinggi dengan kendaraan tangguh tetapi dengan kenyamanan sedan.

ll New Sorento memenuhi kebutuhan konsumen akan sebuah SUV premium yang tidak hanya tangguh, tapi juga stylish dan moderen. Banyak fitur dan teknologi terbaru yang diaplikasi kendaraan segmen Sport Utility Vehicle (SUV) yang diluncurkan PT KIA Mobil Indonesia (KMI) empat bulan lalu. Dengan beberapa faktor kelebihan dibanding kompetitornya, yakni dimensi terlebar di segmennya yang menghasilkan stabilitas lebih baik dan disk brake pada keempat rodanya. Fitur keselamatan anti-lock brake system (ABS) dan electronic stability

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

control (ESC), dual airbag dan lainnya. Semua fitur yang dimiliki Sorento tersebut, telah sesuai dengan standar keamanan Euro NCAP. Itulah pula yg membuat All-New Kia Sorento diklaim telah mengantongi sertifikasi keselamatan maksimum (5-Bintang) dari lembaga pengujian di Amerika Serikat dan Eropa. ‘’Safety-nya ini mendapat lima bintang,’’ tegas Handy Ng, Promotion Team KIA Motor Nagoya di showroom KIA Motor Nagoya di Komplek Harmoni Plaza.


61

Selain fitur-fitur premium, All New Sorento juga mempunyai keistimewaan lain, yakni bodi monokok. Bodi monokok yang dimiliki The Real Premium SUV ini didesain dengan konstruksi yang berlapis, sehingga membuat rangka lebih solid, tangguh dan aman dari benturan, sehingga dapat meningkatkan keselamatan penumpang. Sedianya All-New Kia Sorento akan membidik segmentasi market seperti pengusaha dan eksekutif. Beberapa faktor kelebihan lainnya yang dimiliki All New sorento di antaranya satu-satunya kendaraan di segmennya yang menggunakan fitur panoramic sunroof. Bisa terkoneksi dengan internet. Fasilitas koneksi internet dan panoramic sunroof yang keduanya memberikan kesan eksklusif dan tidak ada di SUV sejenis lainnya. AllNew Kia Sorento juga telah dilengkapi dengan fitur fog lamp cornering, dimana gerak pencahayaan pada lampu kabut akan otomatis mengikuti gerak lampu sein yang dinyalakan. ‘’Jadi membantu penerangan pada saat belok di tempat yang gelap,’’ ujar Handy. All-New Kia Sorento akan dilengkapi dengan mesin bensin Theta II 2,4-liter DOHC Dual CVVT, dengan transmisi manumatik 6-percepatan. Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 174 PS dan torsinya 23,1 kgm. ‘’Mesinnya 2.500 cc dengan teknologi eco active,’’ katanya. Di Batam, mobil ini dijual dengan harga Rp360 juta untuk matic seven seater SUV. Dengan garansi lima tahun.***

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

otomotif


62

Charles Cerpen: Shirley Jackson EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

tekstasi c e rp e n


63

tekstasi c e rp e n

Di hari pertama Laurie, putraku, masuk sekolah TK, ia menolak untuk mengenakan celana korduroy dan bib (untuk menadah air liur) yang dulu menjadi seragam utamanya. Pilihannya sekarang: celana jeans dan sabuk. Aku mengantar Laurie sampai pintu depan dan mengamatinya melangkah pergi ke sekolah ditemani oleh seorang anak perempuan tetangga rumah. Entah kenapa, sejumput rasa sedih mendadak tumbuh di dadaku. Putraku yang manja dan menggemaskan kini telah berubah menjadi pemuda cilik bercelana jeans. Ia bahkan tidak ingat untuk berbalik dan melambai ke arahku dari sudut jalan seperti yang biasa ia lakukan. Pulang sekolah, Laurie masih bersikap sama. Pintu depan didorong dengan kasar, topinya dibiarkan jatuh tergeletak di lantai, dan teriakannya yang memekakkan telinga menggema ke seisi rumah: “Ada orang nggak sih?” Sementara itu, saat jam makan siang tiba, di mana kami sekeluarga menyempatkan untuk makan bersama, ia ogah-ogahan menjawab pertanyaan ayahnya, menumpahkan susu adiknya yang masih balita, dan mengumumkan pesan dari gurunya bahwa kami sebagai orangtua dilarang menyumpah atau mencoreng nama Tuhan dalam pembicaraan sehari-hari. “Bagaimana sekolahmu hari ini?” tanyaku, berusaha untuk tampak biasa. “Baik-baik saja,” ujarnya. “Apa kamu mempelajari sesuatu?” tanya ayahnya. Laurie melempar tatapan dingin ke arah ayahnya. “Aku tidak belajar apa saja,” gumamnya. “Apapun,” aku membenarkan ucapan Laurie. “Tidak belajar apapun.” “Tapi tadi Bu Guru memukul bokong seorang murid,” kata Laurie, menatap potongan roti yang sudah diolesi mentega. “Gara-gara salah bicara,” ia menambahkan, mulutnya kini penuh dengan roti. “Apa yang dilakukan anak itu?” aku bertanya. “Siapa namanya?” Laurie terdiam sesaat, berpikir. “Namanya Charles,” katanya. “Dia salah bicara. Bu Guru memukulnya dan menyetrapnya di sudut kelas. Dia benar-benar salah bicara.” “Apa yang dilakukan Charles?” aku bertanya lebih jauh, tapi Laurie malah beranjak dari kursinya, mengambil sekeping kue kering dan lantas pergi dari ruang makan. Keesokan harinya, Laurie mulai bercerita saat kami EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

sekeluarga tengah menyantap makan siang. “Charles kena hukum lagi hari ini.” Ia mengerutkan dahi dan melanjutkan, “Hari ini Charles memukuli Bu Guru.” “Ya ampun,” aku berseru, hati-hati untuk tidak menyebut nama Tuhan. “Coba Mama tebak, pasti dia balas dipukul lagi oleh Bu Guru.” “Iya, itu pasti,” kata Laurie. “Lihat ke atas,” ia berkata kepada ayahnya. “Ada apa?” tanya ayahnya, menengadahkan kepala ke arah langit-langit. “Lihat ke bawah,” ujar Laurie memberi instruksi. “Lihat jempolku. Wah, Papa benar-benar tolol.” Laurie tertawa terbahak-bahak. “Kenapa Charles memukuli Bu Guru?” aku bertanya secepat mungkin untuk mengalihkan pembicaraan. “Karena Bu Guru memaksa dia untuk mewarnai dengan krayon warna merah,” jawab putraku. “Charles maunya mewarnai dengan krayon warna hijau, jadi dia memukul Bu Guru dan Bu Guru balas memukulnya serta mengancam agar semua murid-murid di kelas tidak bermain dengan Charles. Tapi mereka tetap bermain dengan Charles.” Di hari ke-tiga—hari Rabu—Charles dikisahkan melambungkan batang kayu permainan ungkat-ungkit ke atas kepala seorang siswi hingga berdarah. Bu Guru akhirnya melarang Charles untuk keluar dari kelas selama jam istirahat. Hari Kamis, Charles disetrap di sudut kelas selama jam pelajaran karena ia tidak mau berhenti menghentakkan kakinya ke atas lantai. Hari Jumat, Charles dilarang menyentuh papan tulis kelas karena ia melempar sebatang kapur. Hari Sabtu, aku berkata kepada suamiku, “Apa menurutmu sekolah TK ini baik untuk Laurie? Sepertinya anak-anak di sana kasar sekali, bahasanya juga tidak karuan. Dan bocah itu, Charles, sepertinya membawa pengaruh buruk saja.” “Tidak apa lah,” kata suamiku meyakinkan. “Di dunia ini pasti ada seseorang yang memiliki tabiat seperti Charles. Lebih baik Laurie sadar sekarang daripada nanti.” Di hari Senin, minggu ke-dua sejak sekolah dimulai, Laurie telat sampai di rumah. Ia membawa banyak berita. “Charles,” teriaknya sambil mendaki jalanan berbukit; aku menunggu dengan cemas di depan rumah. “Charles,” Laurie berteriak lagi begitu ia tiba di atas bukit, “Charles berlaku buruk lagi hari ini.” “Ayo, masuk,” kataku, tepat saat Laurie berada dalam jangkauanku. “Makan siang sudah siap.” “Mama tahu apa yang dilakukan Charles?” tuntut


64 Laurie seraya mengikuti langkahku melewati pintu depan. “Charles berteriak lantang dan seorang bocah kelas satu dikirim untuk melaporkannya ke Bu Guru, maka Bu Guru harus mendiamkan Charles, lalu Charles dihukum sepulang sekolah. Jadi semua anak-anak tinggal di kelas untuk mengawasi Charles.” “Apa yang dilakukan Charles?” tanyaku. “Dia duduk saja di dalam kelas,” kata Laurie sambil duduk rapi di meja makan. “Halo, Pak Tua,” ia menyapa ayahnya. “Charles dihukum setelah jam sekolah hari ini,” aku memberitahu suamiku. “Semua murid diminta untuk tinggal di kelas.” “Seperti apa sih rupa Charles?” tanya suamiku kepada Laurie. “Siapa nama belakangnya?” “Dia lebih besar dariku,” kata Laurie. “Ia tidak punya jas hujan, dan bahkan tidak pernah pakai jaket.” Senin malam berikutnya, sekolah mengadakan pertemuan antara guru dan orangtua murid, tapi karena putraku yang masih balita mendadak terserang flu, aku tidak bisa pergi. Padahal aku ingin sekali bertemu dengan orangtua Charles. Di hari Selasa, Laurie tiba-tiba berkata, “Bu Guru kedatangan seorang teman hari ini.” “Ibu Charles?” aku dan suamiku bertanya pada saat bersamaan. “Buuukkkaaan,” celetuk Laurie, kesal. “Temannya itu seorang pria yang membuat kami harus melakukan latihan fisik. Kami diminta menyentuh jari kaki kami. Lihat.” Laurie beranjak dari kursinya, berjongkok, dan menyentuh jari-jari kakinya. “Seperti ini,” katanya. Ia kembali duduk di kursinya dan berkata, sambil mengangkat garpu, “Charles tidak melakukan apapun.” “Itu tidak apa,” kataku menghibur. “Apa Charles tidak mau melakukan latihan fisik?” “Buuukkkaaan begitu,” kata Laurie, tidak sabar. “Charles salah bicara kepada teman Bu Guru sehingga ia tidak diijinkan berlatih.” “Salah bicara lagi,” gumamku. “Charles menendang teman Bu Guru,” kata Laurie. “Teman Bu Guru meminta Charles untuk menyentuh jemari kakinya seperti yang aku lakukan barusan, dan Charles malah menendangnya.” “Menurutmu apa yang akan dilakukan sekolah terhadap Charles?” suamiku bertanya kepada Laurie. Laurie mengedikkan pundaknya, menjawab: “Mengeluarkan dia dari sekolah.” Setiap hari Rabu dan Kamis, secara rutin, Charles berteriak selama jam pelajaran dan memukul seorang siswa EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

tekstasi c e rp e n

di perut hingga menangis. Di hari Jumat, Charles dihukum setelah jam sekolah dan begitu juga semua siswasiswi lainnya. Di minggu ke-tiga, nama Charles sudah jadi bagian dari kosa kata baru di keluarga kami. Setiap kali putra balitaku mengisi mainan keretanya dengan lumpur dan menggiringnya ke dalam dapur, aku selalu mengatakan dia sedang meniru Charles; bahkan suamiku sendiri, saat tidak sengaja nyaris menjatuhkan vas bunga atau asbak dari atas meja, ia akan berkata, “Seperti Charles saja.” Selama minggu ke-tiga dan ke-empat sejak sekolah dimulai, terlihat adanya perubahan dalam diri Charles. Laurie melaporkan dengan lesu di hari Kamis saat kami sedang makan siang bersama bahwa, “Charles berlaku sangat baik hingga Bu Guru menghadiahkan sebuah apel kepadanya.” “Apa?” aku berteriak heran. Suamiku ikut menambahkan, “Maksudmu Charles?” “Charles,” kata Laurie. “Dia membagikan krayon ke anak-anak di kelas, mengumpulkan buku latihan temanteman, dan Bu Guru menyebutnya sebagai asisten guru.” “Kok bisa?” tanyaku aneh. “Charles jadi asisten guru, itu saja,” kata Laurie, mengangkat pundaknya. “Apa mungkin?” aku bertanya kepada suamiku malam harinya. “Apa mungkin dia berubah secepat ini?” “Kita lihat saja,” kata suamiku dengan sinis. “Mengingat perilaku Charles sebelumnya, bisa jadi dia hanya menyusun strategi.” Tapi suamiku salah. Selama lebih dari seminggu, Charles benar-benar mendedikasikan waktunya untuk menolong Bu Guru. Setiap hari ia membagikan bahan pelajaran ke teman-temannya, kemudian mengumpulkan hasil pekerjaan rumah. Tidak ada siswa yang dihukum sehabis jam pelajaran. “Minggu depan ada pertemuan orangtua murid dan guru lagi,” aku berkata pada suamiku suatu malam. “Aku akan mencari ibu Charles di sana.” “Coba tanyakan padanya apa yang terjadi pada Charles,” kata suamiku. “Aku penasaran.” “Aku juga penasaran,” ujarku. Di hari Jumat berikutnya semua kembali normal. “Kalian tahu apa yang dilakukan Charles hari ini?” Laurie bertanya antusias di meja makan siang itu, suaranya agak ditinggikan. “Dia menyuruh seorang anak perempuan untuk mengucapkan satu kata dan anak perempuan itu mengatakannya dan Bu Guru mencuci mulut anak perempuan itu dengan sabun dan Charles tertawa.”


65 “Kata apa?” tanya ayahnya ingin tahu. Aku menggeleng. Laurie menjawab, “Aku harus membisikkannya pada Papa, karena kata itu buruk sekali.” Putraku beranjak dari kursinya dan menghampiri ayahnya. Suamiku membungkuk agar Laurie bisa berbisik di telinganya. Tidak lama, kedua mata suamiku terbuka lebar. “Charles meminta anak perempuan tadi untuk mengatakan itu?” tanya suamiku sesopan mungkin. “Anak perempuan itu mengucapkannya dua kali,” kata Laurie. “Charles yang menyuruh.” “Apa yang terjadi pada Charles?” tanya suamiku. “Tidak ada,” kata Laurie. “Dia membagi-bagikan krayon ke seisi kelas.”

tekstasi c e rp e n

“Kami ada sedikit masalah menyesuaikannya di sekolah selama beberapa minggu pertama,” kata si Bu Guru dengan tenang. “Tapi sekarang dia sudah banyak membantu saya. Meski kadang-kadang masih suka nakal.” “Biasanya putra saya cepat sekali menyesuaikan diri,” kilahku. “Mungkin ini disebabkan oleh pengaruh buruk Charles.” “Charles?” “Ya,” kataku sembari tertawa. “Anda pasti sulit sekali menertibkan anak yang satu itu.” “Charles?” tanya si Bu Guru sekali lagi. “Di TK kami tidak ada siswa bernama Charles.”

Hari Senin pagi, Charles melupakan anak perempuan itu dan mengucapkan kata buruk tersebut sebanyak tiga atau empat kali, hingga Bu Guru mencuci mulutnya berkali-kali. Ia juga melempar kapur. Ketika malam pertemuan tiba, suamiku mengikutiku sampai ke depan pintu rumah. “Undang ibunya kemari untuk minum teh setelah pertemuan selesai,” kata suamiku. “Aku ingin melihatnya.” “Mudah-mudahan dia ada di pertemuan ini,” kataku berharap. “Pasti ada,” ujar suamiku. “Mana mungkin sekolah itu mengadakan pertemuan orangtua murid dan guru tanpa kehadiran ibu Charles?” Di ruang pertemuan, aku resah, mencari-cari di setiap wajah wanita suatu petunjuk yang menentukan bahwa ialah yang mengetahui semua rahasia Charles. Namun, tidak ada dari ibu-ibu itu yang tampak memiliki kesamaan dengan Charles yang aku dengar selama ini dari cerita-cerita Laurie. Tidak ada seorang pun yang berdiri di tengah-tengah pertemuan untuk meminta maaf atas kelakuan anaknya. Bahkan tidak ada yang menyebut nama Charles. Setelah pertemuan berakhir, aku mencari dan menemukan guru kelas Laurie. Dia sedang membawa sebuah piring berisi secangkir teh dan sepotong kue coklat; sementara aku membawa sebuah piring berisi secangkir teh dan sepotong kue marshmallow. Kami bertukar sapa sambil tersenyum. “Saya sudah lama ingin bertemu dengan Anda,” ujarku. “Saya ibunya Laurie.” “Kami semua tertarik dengan Laurie,” katanya. “Putra saya senang sekali berada di sekolah TK ini,” cetusku. “Dia selalu membicarakannya setiap waktu.” EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Catatan: * Shirley Jackson adalah seorang cerpenis, novelis dan penulis esai berkebangsaan Amerika Serikat yang lahir pada tahun 1916 di San Francisco, California. Cerpennya yang bertajuk ‘Lotere’ atau The Lottery diterbitkan di majalah bergengsi The New Yorker di tahun 1948 dan membuatnya salah satu cerpenis terbaik di Amerika Utara. Charles diterbitkan di tahun yang sama di majalah Mademoiselle. *** Diterjemahkan Maggie Tiojakin untuk Fiski Lotus. Hak Cipta © Shirley Jackson, Fiksi Lotus 2010.


66

Idul yang Berlebihan

oleh: Muchid Albintani

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

segantang minda


67

segantang minda

H

ari Raya Idul Fitri atau Lebaran baru beberapa hari ini usai dilaksanakan. Mencermati secara etimologis, makna Idul yang asalnya dari kata ’Ied’ ini diartikan menjadi hari raya. Sementara makna Idul dalam bahasa Iinggris dimaknai dengan Eid yang artinya Lebaran. Sedangkan Hari Raya dalam bahasa Arab dimaknai menjadi Walimah. Bersandarkan pada makna etimologisnya ini maka pengertian Idul yang dalam bahasa Indonesia agak susah dicari akar kata aslinya dalam bahasa Arab. Meskipun susah taklah menjadi masalah. Ini dikarenakan pemaknaan awam yang dalam bahasa Indonesia telah menjadi Idul. Sementara untuk teman akrab katanya yang mengiringi ialah Fitri. Adapun Fitri selalu dimaknai berbuka puasa atau Lebaran. Ini disebabkan oleh kebiasaan berbuka secara massal setelah sebulan kaum muslimin menjalani ibadah sakral berpuasa. Maka relevan apabila perasaan bahagia saat berbuka di waktu Maghrib selama sebulan yang diakumulasi (digabungkan) pada 1 Syawal di Hari Raya Lebaran (Idul Fitri). Berulang kali (lebih dari 2 kali) sepanjang Ramadan Segantang Minda mengangkat tema Lebaran. Usai Ramadan dalam proses pelaksanaan Idul Fitri tema ini diulang kembali sebagai upaya evaluasi, introspeksi, belajar dan yang terpenting menggarisbawahi melalui sebuah pertanyaan: mengapa Idul (Fitri) identik atau sama dengan semua yang ‘berlebihan’ (lebay). Umat Muslim di negeri ini merayakan Idul Fitri tidak lagi dengan serba kesederhanaan. Padahal sesungguhnya yang berlebihan atau bermegah-megahan menjadi mudarat (tidak baik) hasilnya. Inilah realitas sosiologis bangsa ini

Yang musykil secara kenegaraan, kebijakan libur panjang (bersama) menjadi dasar semakin berlebihlebihnya perayaan pada hari Idul yang tidak Fitri lagi ini. Libur panjang menjadi dalih agar tidak ada lagi (khusus pegawai pemerintah atau PNS) terlambat masuk kerja. Inilah realitas umat di negeri ini dalam merayakan Idul yang bukan Fitri lagi.

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

memaknai Idul Fitri dari sisi kemudaratannya (kejelekannya). Sisi kejelekannya dimulai dari kegembiraan yang berlebihan. Pengalaman beberapa tahun ini (semenjak Reformasi), kesan merayakan dengan berlebihan (eforia) tidak dapat diingkari. Eforia selalu diawali dengan perbedaan penetapan awal Ramadan yang didahului ‘keegoaan’ atas nama organisasi. Pernyataan para elite organisasi di media massa semakin memperjelasnya. Dari tahun, bulan, hari, jam dan detik, perayaan Idul Fitri menjadi kehilangan kesakralannya. Yang mencolok (terdepan) justru semuanya mengarah pada sesuatu yang berlebihan. Terkait yang berlebihan ini dipastikan akan menghasilkan sebuah kemudaratan. Dari sini mempertontonkan yang sesungguhnya bertolak belakang dengan syariat yang diajarkan. Anehnya, berlebihan itulah yang terjadi secara kontinuitas sampai saat ini. Gerakan masif pulang kampung (mudik) mengesankan yang berlebihan sehingga menghasilkan sebuah kemudaratan. Apalagi tanpa didukung dengan infrastruktur yang memadai dapat dipastikan bahwa peristiwa mudik yang masif semakin mempertegas kemudaratannya (macet, tabrakan dan yang lainnya). Tradisi pemberian hadiah (parcel) yang sekarang dilarang KPK (bagi pejabat negara) secara diam-diam dipastikan tetap masih berlangsung. Pembagian zakat (sedekah) oleh para orang kaya yang berlebihan justru mempertontonkan kemiskinan umat yang mencolok. Hasilnya pun menunjukkan kesemrawutan yang dalam sisi si penerima berubah menjadi karakter keserakahan, hanya khawatir tidak kebagian. Ini belum lagi tragedi pembuatan petasan yang lebih banyak negatif daripada positifnya yang dianggap sebagai bagian dari ‘kultur’ yang sesungguhnya, tidak pernah diperintahkan atau sesuai syariat dalam merayakan Idul Fitri. Yang musykil secara kenegaraan, kebijakan libur panjang (bersama) menjadi dasar semakin berlebih-lebihnya perayaan pada hari Idul yang tidak Fitri lagi ini. Libur panjang menjadi dalih agar tidak ada lagi (khusus pegawai pemerintah atau PNS) terlambat masuk kerja. Inilah realitas umat di negeri ini dalam merayakan Idul yang bukan Fitri lagi. Untuk mengingatkan kita semua sebagai umat, Segantang Minda mengutip Surah Al Rum (30) yang artinya, “Maka hadapkanlah wajahmu dengan lurus kepada agama Allah, fitrah Allah yang telah menciptakan manusia menurut fitrah itu. Tidak ada perubahan pada fitrah Allah. Itulah agama yang lurus, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui.” Oleh karena itu, bagi mereka (golongan) yang tidak mengetahui, maka benarlah jika yang dirayakan, bukan lagi Hari Raya atau ‘Idul Fitri’, melainkan ‘Idul Yang Berlebihan’ atau ‘Idul Yang Lebay’. Suai! ***


68

C

HLOE Moretz sama sekali tak merasa kehilangan masa kecilnya menyusul kesuksesan film komedi aksi “Kick Ass.” Artis yang baru saja menginjak 16 tahun ini, malah menyebut “Kick Ass” telah membuatnya lebih menikmati masa remaja sebab dengan mudah pergi ke belahan dunia lain, serta bertemu berbagai orang yang hanya bisa dilakukan saat dia dewasa nanti. “Tumbuh besar di Hollywood (sebagai artis) bagi aku berarti punya kemungkinan lebih besar melihat langsung sesuatu yang ada di buku sejarah. Sementara teman sebayaku hanya bisa liburan musim panas di tempat terpencil,” ucap Chloe seperti dikutip dari femalefirst, Selasa (13/8). Chloe terjun di dunia akting sejak umur 7 tahun. Selain “Kick-Ass” dia sempat membintangi film The Amityville Horror (2005), (500) Days of Summer (2009), Diary of a Wimpy Kid (2010), Kick-Ass (2010), Let Me In (2010), Hugo (2011), Dark Shadows (2012), dan tentunya Kick-Ass 2 yang akan rilis secara global 14 Agustus 2013. “Aku pernah tinggal di

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

gadagadu gak ada angin gak ada ujan

London tiga tahun. Pernah ke Berlin, ke Bora Bora (pulau terpencil di Pasifik) atau ke tempat lain yang belum pernah aku bayangkan sebelumnya. Padahal aku baru 16 tahun,” ucapnya bangga. “Jujur aku tak merasa masa kecilku hilang karena jadi artis,” sambungnya. Tak heran, putri bungsu dokter spesialis bedah plastik ini, tak merindukan ritual remaja biasa seperti jalan-jalan ke mal atau ngeceng teman sebayanya. Chloe lebih suka jadi pusat perhatian karena berjalan di red carpet bersama artis lain dalam premiere film yang dibintangi. (pra/jpnn)

Chloe Moretz

Tak Rugi Kehilangan Masa Remaja foto : wallpapers-photos.net


69

gadagadu gak ada angin gak ada ujan

B

Giselle Anastasia

Lebih Intim jika di Bali EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

ulan depan akan menjadi hari bahagia penyanyi Giselle Anastasia dan Gading Marten. Keduanya akan merenda hidup mereka dalam biduk rumah

tangga. Pulau Dewata Bali dipilih mereka sebagai lokasi untuk meresmikan pernikahannya, yang rencananya akan dilangsungkan pada 14 September 2013. Usut punya usut, rupanya pulau eksotis itu dinilai menyajikan keintiman serta keromantisan bagi calon pengantin. “Orang kalau sampai Bali itu suasananya beda, lebih intim, enak banget,” kata Giselle saat ditemui di Jakarta. “Memilih Bali, karena Amerika kejauhan, hahaha... Masing-masing orang punya impian tempat pernikahan, Bali itu intimate banget. Aku lihat pernikahan kakak kedua di Bali, kok enak ya. Makanya pengen di sana juga,” tambah Gading Marten mengamini. Karena memilih Bali, tak ayal keduanya sering bolak-balik Jakarta-Bali untuk memperhatikan sudah sejauh mana persiapan pernikahannya.”Kelihatan kan stresnya. Nggak ada waktu, saya syuting terus, terus berusaha menyisihkan waktu untuk urusi ini-itu. Kalau siapin sendiri Gisel bisa sih, tapi biasanya minta ditemani saya. Salahnya memang kami memilih lokasi di Bali,” kata Gading. Menggelar pernikahan di Pulau Dewata, membuat pasangan ini hanya menyebar undangan sebanyak 250. “Bukan mau eksklusif sih, kalau misal mau datang ya silakan, tapi memang banyaknya dari keluarga,” kata anak aktor lawas Roy Marten ini. Giselle menjelaskan berbagai macam persiapan tengah dilakukan, mulai dari lokasi, dekorasi, katering hingga undangan menjadi hal yang paling diperhatikan. Namun pasangan itu selalu memutuskan bersama hal yang sangat penting ketika mempersiapkan detil pernikahan. “Semuanya kami putuskan berdua. Memang kami berdua juga sih yang pengen ikutan repot,” imbuh Giselle. Untuk mengantisipasi pihak yang tidak dapat hadir ke resepsi di Bali, mereka berencana akan mengadakan acara juga di Jakarta. Untuk di Jakarta, kata Gading, acaranya lebih sederhana. “Untuk teman-teman yang ikut kumpul dan makan-makan aja,” tambah bekas kekasih Desta itu. (jpnn) foto : kapanlagi.com


70

gadagadu gak ada angin gak ada ujan

Jennifer Lawrence

Terjerat Cinta Segitiga

P

eraih Oscar ini berbicara tentang karakternya sebagai Katniss dalam film The Hunger Games: Catching Fire. Dalam sekuelnya, Katniss berjuang untuk beradaptasi dengan kehidupan barunya sebagai pemenang Hunger Games. “Dia berjuang dengan stress pascatrauma dari Games. Dia memiliki kehidupan baru sekarang dimana ia tidak harus khawatir dengan makanan. Ia tinggal di Victors Village dan membuang perasaan tidak bergunanya,” jelasnya. Berbicara tentang cinta segitiga Katniss dengan Peeta (Josh Hutcherson) dan Gale (Liam Hemsworth), Lawrence menceritakan kisah cintanya mungkin akan rumit dengan keduanya.“Dia harus beradaptasi dengan kehidupan baru ini. Dia mengalami sesuatu dengan Peeta yang hanya mereka berdua bisa mengerti,” ucapnya. “Sementara dengan Gale, yang dikenal sebagian besar hidupnya dan dia selalu merasa mengerti bagian-bagian

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

tertentu dari dirinya, sekarang benar-benar Peeta mengerti bagian dari dirinya yang Gale tidak akan pernah bisa mengertinya,” imbuhnya. Perlu diketahui pula, dalam Catching Fire, Lawrence memakai busana karya desainer Indonesia, Tex Saverio. “Gaun putih yang dikenakan Katniss adalah rancangan desainer bernama Tex Saverio di Jakarta. Saya sudah tau karya-karya dia dan menyimpan kontaknya untuk sebuah proyek yang sempurna. Lalu munculah Cathing Fire, dan menurut saya inilah saat yang tepat buat Tex,” beber penanggung jawab kostum, Trish Summerville. The Hunger Games: Catching Fire akan dirilis di Inggris pada 21 November 2013 dan di Amerika Serikat pada 22 November 2013. Kesibukan Lawrence pun semakin bertambah. Dia telah menyelesaikan tiga film, Serena, American Hustle, The Hunger Games: Catching Fire dan sedang syuting X-Men: Days of Future Past. (jpnn) foto : foundwalls.com


71

gadagadu gak ada angin gak ada ujan

P

Marcella Zalianty

Berhenti Hamil sampai Dapat Anak Perempuan

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

asangan artis dan pembalap, Marcella Zalianty dan Ananda Mikola, tengah menantikan kehadiran anak kedua. Produser sekaligus sutradara film Rectoverso tersebut saat ini mengandung enam bulan. Menurut perkiraan dokter, calon anak kedua mereka berkelamin laki-laki lagi. Hal ini disambut gembira oleh Nanda. Dia ingin seperti dirinya dan Moreno. Kakak beradik laki-laki. “Cowok lagi. Tadinya sih ingin perempuan. Tapi, kayaknya kalau dipikirin, anakku butuh teman cowok. Saya dan Nanda kan orang tua yang sibuk,” katanya. Anak pertama Marcella, Kana Mahatma Soeprapto, kini berusia dua tahun. Ketika tahu bayi dalam kandungannya berkelamin laki-laki, suaminya sangat gembira. “Dia ingin seperti dirinya dan Moreno. Doanya terkabul deh,” sambungnya. Marcella sendiri masih berharap memiliki anak perempuan. “Sampai dapat perempuan, baru berhenti hamil,” ucapnya lalu tersenyum. Antara kehamilan pertama dan kedua, bintang film Brownies tersebut merasakan adanya perbedaan besar. Dulu saat hamil Kana, waktunya berbarengan dengan pengerjaan proyek debutnya sebagai produser film berjudul Batas. Dia juga merangkap menjadi pemain. Marcella pun banyak bepergian ke daerahdaerah terpencil dengan medan cukup sulit. Ketika itu dia merasa enjoy saja meski hamil. Sementara, kehamilan yang sekarang agak berbeda. Kondisinya tidak seberapa kuat jika dibandingkan dengan yang pertama. Termasuk selama bulan puasa ini. Itu sebabnya, dia tidak menjalani puasa setiap hari. Terkadang dua hari atau tiga hari puasa, lalu sehari tidak puasa. “Padahal, waktu hamil pertama dulu nggak apa-apa. Kalau sekarang, misalkan nggak sahur nggak kuat puasa full,” lanjutnya. Jam tidur juga berubah. Marcella biasanya baru bisa tidur setelah pukul 12 malam. Sekarang, baru pukul 9-10 malam dia sudah mengantuk. Untuk proses kelahiran, dia berharap melahirkan normal. Dulu proses persalinan anak pertama juga normal. “Berat badan setelah melahirkan Kana belum normal. Sekarang sudah naik 10 kilogram. Saya sih nggak ngoyo soal berat. Nanti setelah melahirkan, baru deh dipikirin,” katanya. (jpnn) foto : kapanlagi.com


72

P

tips101

Agar Mesin Mobil Tetap Prima erawatan mobil pribadi adalah kewajiban bagi pemiliknya agar perjalanan selalu nyaman dan mesin mobil selalu dalam keadaan baik untuk digunakan. Survei terbaru menunjukkan lima dari sepuluh kecelakaan bisa saja dialihkan dengan hanya melakukan perawatan dasar pada kendaraan Anda. Hanya dengan melakukan perawatan sederhana pada kendaraan, Anda dapat memperpanjang umur mobil Anda. Berikut beberapa tips dari Suzuki untuk menjaga mesin mobil selalu dalam keadaan baik: 1. Oli merupakan sesuatu yang vital bagi mesin Oli berperan mengurangi gesekan-gesekan internal di dalam mesin. Tanpa oli gesekan-gesekan ini akan membuat komponen mesin tertentu cepat rusak atau aus. Dengan kata lain, keberadaan oli akan membuat mesin lebih awet. Karena itu penggantian oli mesin harus dilakukan secara rutin berdasarkan jarak tempuh kendaraan. 2. Perhatikan ketinggian oli Ketinggian oli juga perlu diperiksa secara rutin. Ketika mesin dijalankan, panas yang terjadi pada mesin mungkin saja membuat jumlah oli di dalam mesin berkurang sehingga tidak sesuai dengan kebutuhan mesin. 3. Periksa keadaan radiator Radiator pada mesin mobil berperan untuk menjaga suhu mesin tetap dingin. Artinya radiator merupakan komponen yang berfungsi untuk menjaga mesin agar tidak cepat panas (over heating). Dengan rutin memeriksa radiator yang meliputi pemeriksaan kebocoran, pengurasan, dan penggantian air, maka performa radiator akan tetap terjaga, sehingga tugasnya sebagai pend-

EDISI 29, Minggu IV agustus Agustus 2013

ingin mesin akan tetap terjaga. Idealnya penggantian atau pengurasan air radiator dilakukan untuk setiap jarak tempuh sekitar 10.000 km. 4.Pastikan tangki bensin tidak berkarat Susah memang untuk memastikan tangki bensin tidak berkarat. Akan tetapi, untuk mencegah hal ini sebaiknya Anda selalu memperhatikan volume bensin. Tangki dengan bensin yang penuh akan mengurangi proses perkaratan. Sebab itu, jangan biarkan tangki bensin dalam keadaan kosong atau (low) terlalu lama, karena bagian yang tidak terkena bensin akan berkarat. 5.Periksa timing belt Timing belt merupakan sabuk yang berfungsi untuk meneruskan putaran roda-roda gigi yang terhubung ke bagian internal mesin. Timing belt yang rusak ditandai dengan menimbulkan suara-suara dengungan yang bising ketika mesin mulai dijalankan. Kerusakan timing belt yang dibiarkan berlarut akan menyebabkan timing belt tersebut putus dan putusnya timing belt secara tiba-tiba akan membuat komponen tertentu pada mesin rusak. Selain itu suplai listrik pada akumulator bisa tidak maksimal. 6. Tune up secara rutin Tune up rutin di bengkel akan membuat mesin tetap awet. Hal ini karena pada proses tune up keadaan komponen vital yang berhubugan dengan mesin seperti busi, filter bahan bakar dan oli akan terperiksa. 7. Sesekali lakukan penarikan gas dengan kuat Penarikan gas yang kuat ketika kendaraan melaju dapat membuat kerak pada ruang pembakaran semakin berkurang, tetapi lakukan hal ini sesekali saja.


73

tips101

4 Cara Pernikahan S

emua pasangan pasti menginginkan pernikahan yang langgeng hingga kematian memisahkan mereka. Namun pernikahan yang kokoh tentunya bukan hal yang mudah didapatkan. Pasangan harus berusaha untuk menjaga keutuhan pernikahan mereka. Berikut beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuat pernikahan Anda ‘abadi’ seperti dilansir Your Tango: 1. Sering berkomunikasi dan jujur Pertama yang harus dibangun adalah komunikasi yang kuat. Pasangan sebaiknya mengetahui pola komunikasi masing-masing, sehingga tahu cara berkomunikasi yang disukai dan tak disukai oleh pasangan. Selain itu, pasangan juga harus terbuka mengenai hal-hal yang tidak disukainya. Tak ada topik yang disembunyikan, pasangan harus bisa membicarakan semua hal dan masalah. Belajarlah untuk mendengarkan dan mengerti, bukannya bertengkar. Selain membicarakan masalah, pasangan juga harus sering mengungkap rasa bersyukur, terima kasih, serta memuji pasangannya. 2. Bekerja sama sebagai tim Setelah menikah, tak ada lagi aku atau kamu, yang ada EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Membangun yang Kokoh adalah kita. Ketika menghadapi masalah, jangan mencari kambing hitam dan saling menyalahkan, lebih fokuslah pada penyelesaian masalah. Bekerja samalah sebagai tim dan cari jalan keluar yang menguntungkan bagi Anda dan pasangan. Bentuklah hubungan saling percaya, menghargai, tanggung jawab, serta dilandaskan oleh cinta yang membuat Anda menjadi tim yang hebat. 3. Saling terhubung Ketika pasangan telah saling terhubung dan menyatu satu sama lain, maka pernikahan akan menjadi kokoh. Saling terhubung dilandaskan pada pengertian, kasih sayang, kepercayaan, atau seks yang hebat. Tak ada yang bisa membuat pernikahan berdiri kokoh selain rasa saling terhubung antar pasangan melalui kesetiaan, kasih sayang, dan kepercayaan. 4. Humor Hubungan yang bahagia dan kokoh adalah hubungan yang membuat Anda bisa tertawa. Jangan selalu bersikap serius ketika bersama pasangan, Anda juga harus memberikan waktu untuk bercanda atau bersikap gila-gilaan. Perlakukan pasangan tak hanya sebagai suami/istri tetapi juga sebagai teman dan sahabat terbaik Anda. Ini akan membuat hubungan pernikahan semakin kokoh.


74

history

Republik Indonesia

Besar karena Ditempa Beragam Prahara A

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

gustus adalah bulan istimewa bagi Indonesia. Pada tanggal 17 bulan kedelapan inilah, Republik besar ini memproklamasikan kemerdekaannya. Sebuah momen paling penting dalam riwayat hidup Indonesia. Jauh sebelum merdeka, Indonesia yang dikenal dengan nama Nusantara, melewati berbagai peristiwa besar: mulai perang saudara hingga perang melawan kolonialisme. Setelah era kemerdekaan Indonesia masih terus melewati berbagai praharayang datang seperti gelombang. Belanda yang tak menyetujui kemerdekaan negara dengan 17,508 pulau ini melancarkan agresi pertama dan kedua. Indonesia juga sempat berkonfrontasi dengan tetangga, Malaysia. Peristiwa terberat yang dialami Indonesia setelah kemerdekaan adalah pecahnya Gerakan 30 September 1965.


75

history Kendati menghadapi berbagai kejadian besar, Indonesia mampu melewatinya dan tetap berdiri sebagai sebuah bangsa yang kuat. Setelah reformasi pecah pada 1998, Indonesia pun dinobatkan sebagai negara demokrasi terbesar ketiga di dunia setelah India dan Amerika Serikat. Berikut beberapa momen penting perjalanan sejarah Indonesia, disarikan dari berbagai sumber:

1596 Belanda pertama kali tiba di wilayah Nusantara ketika sebuah armada yang dipimpin oleh Cornelius de Houtman berlabuh di Banten.

1803-1838 Perang Padri. 1825-1830 Perang Diponegoro. 26 Maret 1873 Dimulainya Perang Aceh. 28 Oktober 1928 Sumpah Pemuda.

11 Januari 1942 Tentara Jepang tiba di wilayah Nusantara, tepatnya di Kota Tarakan, Kalimantan Timur.

1 Juni 1945 Hari lahir Pancasila. 17 Agustus 1945 Sukarno dan Hatta memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.

18 Agustus 1945 Sidang pertama PPKI menghasilkan tiga keputusan. Pertama, mengesahkan UUD 1945. Kedua, mengangkat Sukarno sebagai Presiden RI dan Hatta sebagai wakilnya. Ketiga, membentuk Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) untuk membantu kerja presiden.

23 Agustus-2 November 1949 Konferensi Meja Bundar dilangsungkan di Den Haag, Belanda, antara Indonesia dan Belanda sebagai cara untuk meredam kemerdekaan Indonesia dengan jalan kekerasan.

21 Juli-5 Agustus 1947 Belanda melancarkan agresi militer pertama.

19 Desember 1948-5 Januari 1949 Belanda melancarkan

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


76

history

agresi militer kedua. 17 Januari 1948 Perjanjian Renville.

29 Januari 1950 Jenderal Sudirman meninggal pada usia 34.

27 September 1950 Indonesia menjadi anggota ke-60 Perserikatan Bangsa-Bangsa.

1953

Republik Maluku Selatan diproklamirkan di Ambon.

18 April-24 April 1955

Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika dilaksanakan di Bandung.

29 September 1955 Pemilu pertama di Indonesia diikuti 29 partai politik.

24 Agustus-4 September 1962 Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games IV.

Borneo ganti nama menjadi Provinsi Kalimantan, kemudian pada 1956 dibagi menjadi Provinsi Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Barat.

1963-1965 Konfrontasi dengan Malaysia.

25 April 1950

30 September 1965

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

7 Januari 1965 Indonesia keluar dari keanggotaan PBB.


77

history Gerakan 30 September.

Oktober 1965-Maret 1966 Penumpasan PKI, mengakibatkan sekitar 500 ribu jiwa terbunuh.

11 Maret 1966 Penandatanganan Surat Perintah 11 Maret (Supersemar).

11 Agustus 1966 Indonesia dan Malaysia sepakat memulihkan hubungan diplomatik.

28 September 1966 Indonesia kembali bergabung dalam PBB.

12 Maret 1967 Soeharto diangkat menjadi Pejabat Presiden Indonesia. Sukarno menjadi tahanan rumah.

27 Maret 1968 Soeharto resmi menjadi Presiden Indonesia.

1969 Papua bergabung dengan Indonesia, setelah dilakukan Penentuan Pendapat Rakyat (Pepera)

21 Juni 1970 Sukarno meninggal dunia dan dimakamkan di Blitar, Jawa Timur.

1973 Pemerintah menciutkan jumlah partai politik menjadi tiga. PDI (dari partai nasionalis dan Kristen). PPP (dari partai Islam). Sistem tiga partai didominasi oleh Golkar.

7 Desember 1975 Indonesia melancarkan invasi ke Timor Leste dan pada

17 Juli 1976 Timor Leste menyatu dengan Indonesia, menjadi Provinsi Timor Timur

21 Mei 1998 Soeharto mundur dari kursi Presiden digantikan oleh BJ Habibie.

7 Juni 1999 Pemilu pertama pada era Reformasi dilaksanakan.

September 1999 Referendum di Provinsi Timor Timur di bawah naungan PBB dengan hasil mayoritas penduduk memilih berpisah dari Indonesia. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


78 Jeruk Manis

Di pasar, Ibu Warti hendak membeli jeruk untuk anaknya. Ia melihat pedagang buah yang baru buka kedai dan tengah menyusun dagangannya. ‘’Bang, berapa nih harga 1 kg jeruknya?’’ Ibu Warti bertanya. ‘’Rp10 ribu, Bu,’’ jawab pedagang sambil terus beberes. ‘’Ini jeruknya manis atau asem, Bang?’’ ‘’Pasti manis, Bu, kalau asem gak usah bayar deh!’’ pedagang menjawab dengan nada meninggi. ‘’Kalau gitu tolong dibungkus 1 kg yang asem, ya, Bang,’’ ujar Ibu Warti, kalem.

Bukan Nyombong

Di kamar, menjelang tidur, sepasang suami istri saling bertukar cerita. ‘’Pah, aku bukannya lagi sombong yah. Dulu sebelum aku kawin sama kamu banyak cowok yang datang melamarku tapi semua aku tolak, kecuali kamu ...” ‘’Mah, aku juga bukan lagi sombong nih. Dulu sebelum aku kawin sama kamu banyak cewek yang kulamar tapi semua nolak, kecuali kamu!’’

Terbangkan Pesawat

Tole yang bekerja jadi tukang sapu di bandara, suatu saat dapat perintah dari bosnya untuk membersihkan pesawat.

Ketika sedang membersihkan ruang pilot, Tole melihat buku berjudul ‘’Cara Menerbangkan Pesawat’’. Saking ingin tahunya, Tole langsung membuka halaman pertama buku tersebut. Di halaman pertama ia melihat tulisan: ‘’Untuk menyalakan mesin, tekan tombol merah.’’

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

Tole yang makin penasaran langsung pencet tombol merah. Benar saja, mesin langsung nyala. Tole pun melanjutkan ke halaman selanjutnya. Di halaman itu tertulis: ‘’Untuk menjalankan pesawat tekan tombol hijau.’’ Ketika dipencet, pesawat pun berjalan. Tole sempat panik saat pesawat hampir nabrak pagar bandara. Kemudian cepat-cepat membuka halaman 3. Di situ tertulis: ‘’Untuk terbang, tekan tombol kuning.’’ Tanpa baca doa, seperti kebiasaannya saat hendak memulai semua pekerjaan, Tole langsung pencet tombol kuning dan pesawat langsung terbang. ‘’Cihuuy, ane bisa terbang.’’ teriak Tole. Saat hari beranjak sore Tole niat mendaratkan pesawat. Ketika dia hendak buka halaman selanjutnya Tole kaget karena di situ tertulis: ‘’Untuk mendaratkan pesawat belilah buku edisi 2 di toko buku terdekat.’’


79

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

statistika


80

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013

j’naka


81

EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


82

d facebook: majalahbatampos.co.i

twitter: @majalahBP s.co.id email: majalah@batampo

DA R I S U D U T PA N DA N G L A I N

Diterbitkan Oleh: PT Sijori Interbintana Pers www.majalah.batampos.co.id Pemimpin umum / gm: Hasan Aspahani Pemimpin Redaksi: Muhammad Iqbal WAKIL Pemimpin Redaksi: M. Riza Fahlevi Redaktur Pelaksana: Muhammad Nur, Helmi YS (Desain) Asisten Redaktur Pelaksana: Agnes Damayanti. Redaktur/Editor: Ahmadi, Hasanul Safri, Yermia Riezki, Feni Ambaratih, Herry Dingin Sembiring Arrazy Aditya (Fotografer), Muhammad Syahrir (Desain) Tonny Richardo (Desain) Redaktur senior : Ade Adran Syahlan Lisya Anggraini sekretaris redaksi : Ummy Kalsum Chairman Rida K Liamsi CEO Makmur Direktur Utama Marganas Nainggolan Wakil Dirut Socrates Pemimpin Perusahaan Usep Rahmat Saifullah manager iklan Dewi Febsuri Alamat Redaksi, Pemasaran, Iklan dan EO: Gedung Graha Pena Batam, Lantai 2, telepon :(0778) 460000 (hunting), Fax (0778) 462162 dan (0778) 465111 Batam Center, Batam. Perwakilan Pekanbaru: Jalan Raya Pekanbaru-Bangkinang KM 10,5 Telpon (0761) 64634 Fax (0761) 64638. Perwakilan Jakarta: Gedung Indopos Lt. 6 Jl. Kebayoran 12 Jakarta Selatan, Telp. 021 - 53699560, 021-5333046. Perwakilan Tanjungpinang: Jalan Pramuka 3. Telepon (0771) 27714, 27715. Perwakilan Tanjungbalai Karimun: Jalan A Yani, Sungai Lakam, Telpon (0777) 323686, Fax (0777) 323685. Rekening PT. Sijori Interbintana Pers, NISP;090.010.011377, BPD Riau Cabang Batam Ac.00701.13.0044560. EDISI 29, Minggu IV Agustus 2013


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.