Warta Jemaat GKI Kelapa Cengkir 16 September 2018

Page 1

37/2018 – 16 September 2018

1


Pdt. Winner Pananjaya ( 0857 4346 5958 *pan_nan_jaya@yahoo.com ,Apartemen Puri Imperium Tower I Lantai 13 No. 1132, Jl. Kuningan Madya Kav. 5-6, Jl.HR Rasuna Said Jakarta 12980

Bagi jemaat / simpatisan yang ingin mempersembahkan Bunga Mimbar untuk KEBAKTIAN UMUM tahun 2018 dapat mengisi formulir yang terdapat pada pengumuman di lantai bawah.

2


MENJAGA PERKATAAN, MENGIKUTI TUHAN Yesaya 50:4-9a; Mazmur 116:1-9; Yakobus 3:1-12; Markus 8:27-38

Tidaklah mudah menjadi seorang yang selalu menjaga kata-kata yang diucapkan, sebab setiap kata yang diucapkan haruslah sesuai dengan perbuatan yang dilakukan. Seperti lagu lama yang berjudul “ Tinggi Gunung Seribu Janji” yang liriknya antara lain berbunyi ‘ Memang lidah tak bertulang, tak terbatas kata-kata. Tinggi gunung seribu janji, lain di bibir lain di hati’. Lirik lagu ini merupakan fakta dari banyak kehidupan manusia, dimana manusia sulit untuk menguasai mulutnya. Lebih mudah berjanji daripada menepati. Bicara dulu berpikir kemudian, seharusnya sebaliknya, sebab ada pula ungkapan “mulutmu harimaumu” yang bermakna bahwa perkataan yang terlanjur kita keluarkan apabila tidak dipikirkan dahulu akan dapat merugikan diri sendiri. Ada banyak persoalan yang terjadi karena lidah tidak dikendalikan dengan benar. Ada banyak konflik yang terjadi karena kata kata yang dikeluarkan dengan tidak bijaksana. Dalam Injil Markus dipaparkan tiga kali Yesus memberitahukan tentang penderitaan dan kesusahan yang akan dialamiNya dalam menjalankan tugasNya untuk menebus dosa manusia. Dalam Markus 8 : 27 -38 ini dicatat pemberitahuan Yesus yang pertama kali secara terus terang. Mengenai pemberitahuan Yesus tentang penderitaan yang akan dialamiNya , Petrus sangat terkejut dan memberikan reaksi penolakan . Karena pada bagian sebelumnya, ia baru saja memberikan pengakuan yang istimewa : “ Engkau adalah Mesias “ ( 8 : 29). Dengan mulut yang baru saja mengeluarkan kata-kata pengakuan yang dipuji oleh Yesus, tidak berapa lama kemudian Petrus mengeluarkan kata-kata yang ditegur keras oleh Yesus. Petrus sulit menerima gagasan mengenai Mesias yang menderita. Mengenai hal ini Yesus menegur keras Petrus dengan berkata : “ Enyahlah iblis, sebab engkau bukan memikirkan apa yang dipikirkan Allah, melainkan apa yang dipikirkan manusia “ ( ayat 33 ). Yesus sadar bahwa kata-kata yang dikeluarkan Petrus adalah godaan dari iblis. Setelah Yesus menegur Simon Petrus dengan keras, sekarang Ia menjelaskan perkataannya tentang “ apa yang dipikirkan Allah “. Dalam mengikut Yesus , tidak ditawarkan jalan yang mudah, tetapi jalan penderitaan. Buat setiap pribadi yang mengikut Dia, Yesus secara terus terang mengatakan apa yang harus dilakukan orang itu, yaitu menyangkal diri, memikul salibNya dan menjadi teladan Yesus. Melalui pesan Injil ini para pengikut Kristus diingatkan lewat keteladanan hidup Yesus. Ia menggunakan kata kata yang membangun kehidupan. Ia menegur keras Petrus yang kurang bijak menggunakan mulutnya, walaupun Yesus memuji perkataan Petrus yang mengakuinya sebagai Mesias. Yesus juga memakai kata-kata untuk menasihati para pengikutNya tentang 3


persoalan yang akan dihadapi sebagai murid-murid Yesus. Yesus menggunakan perkataan dengan bijaksana, supaya perkataan yang dihasilkan bukan menjadi batu sandungan, tetapi menjadi berkat yang membangun sesama.

(KKO, 16.09.2018)

BERKARYA MELAMPAUI SEKAT DUNIAWI Yesaya 35:4-7; Mazmur 146; Yakobus 2:1-17; Markus 7:24-37

Keragaman suku, budaya dan bahasa yang kita miliki, merupakan sebuah kekayaan. Sayangnya hal ini sering tumbuh menjadi sekat pemisah, yang memunculkan fanatisme berlebihan terhadap kelompoknya, sehingga membuat seseorang tidak lagi bisa melihat keterhubungannya dengan pihak lain. Seseorang menjadi reaktif, emosional, bahkan memisahkan diri dari pihak tertentu, dia tidak lagi kritis terhadap dirinya. Kalau sudah begini, bagaimana dia bisa berkarya bagi sesama ? Suka atau tidak, inilah wajah kita. Melihat potret diri secara terbuka dan menyikapinya secara kritis atau menyangkalinya, merupakan pilihan yang menentukan kualitas diri kita. Seperti berkendara di persimpangan ramai, kebingungan arah tidak boleh membuat kita tiba-tiba berhenti, bisa tertabrak. Gamang dan gagap terhadap sekat yang merintang, tidak boleh membuat kita berhenti berkarya. Kehadiran kita dalam konteks ruang dan waktu ini bukan tanpa tujuan, Tuhan menghadirkan kita untuk berkarya, memulihkan dan menjadi berkat. Peristiwa Yesus melepaskan anak dari wanita Siro Fenesia dari gangguan roh jahat, terjadi setelah orang-orang Yahudi yang menegur murid-murid Yesus makan dengan tangan yang najis. Orang-orang Yahudi itu kekeuh memegang adat istiadat, namun mengabaikan perintah Allah. Cara pandang terhadap adat mempengaruhi sikap mereka terhadap pihak lain. Ini kontras sekali dengan cara pandang Yesus saat melayani wanita Siro Fenesia yang datang dengan rendah hatinya. Cara pandang menentukan sikap! Dalam bacaan Yes. 45:3 dan Maz. 146:7, kita juga melihat sikap hidup optimis umat yang dibangun dari cara pandang terhadap pertolongan Tuhan. Konsep bahwa Tuhan selalu menolong membuat umat berani dan terus berharap akan pertolongan-Nya. Demikian pula dengan keyakinan wanita Siro Fenesia akan pertolongan Tuhan, memunculkan sikap rendah hati yang mengantarnya kepada kelepasan. Tuhan memanggil kita untuk berkarya, bahkan memberikan pengaruh yang memotivasi orang. Allah menghadirkan kita di suatu tempat, bukan tanpa rintangan, ada sekat-sekat yang sering menjadi begitu menyulitkan. Namun Dia memanggil kita untuk berkarya, menguatkan yang tawar hati (Yes. 35:4) dan membantu secara nyata, bukan sekedar kata (Yak. 2:15-16). 4


Refleksi HUT di tahun ke-18 ini memperhadapkan kita pada panggilan untuk berkarya di tengah sekat-sekat yang merintang. Mari introspeksi, apakah cara pandang kita membuat kita terhubung atau terputus dengan sesama? Apakah sikap kita membawa dampak positif bagi mereka? Sejauh mana kita berkarya? (Pdt. Samuel Christiono pada Keb. 09.09.2018)

Minggu 16 SEPTEMBER 2018 Pelayan Firman

gkapan

n Rasuli

Pemain Musik

Pemandu Nyanyian

Paduan Suara Kolektan

Pemerhati

Counter Operator Multimedia Tata Suara

Pk 06.30

Pk 09.00

Pk 18.00

Pdt. Winner Pananjaya

Pdt. Winner Pananjaya

Pdt. Winner Pananjaya

Pnt. Eddy Nugroho Pnt. Andrias Pnt. Natan N. Hartanto Pnt. Koko Subianko Pnt. Patricia Lamidin Pnt. Olivia E. Hakim Pnt. Patricia Lamidin Pnt. Doy D. Setiawan Pnt. Harijanto Pnt. Koko Subianko Pnt. Eddy Nugroho Pnt. Andrias Bp. Sunoko N Samiadji Ibu Susy Herawati Ibu Meike Kristianto TS Ibu Meike Kristianto TS Pnt. Eddy Nugroho Pnt. Andrias Bp. Tinut Sugeng Bp. Tinut Sugeng Ibu Elisabeth Novianni Ibu Elisabeth Novianni Sdri. Eka Prasetya K. Sdri. Eka Prasetya K. Ibu Ingrid Valentine Ibu Ingrid Valentine Sdri. Aninditya Natalie Sdri. Aninditya Natalie Bp. David Tjahjana Bp. David Tjahjana Bp. Daniel Permadi Sdr. Ricko Ibu Marlani Lugito Sdr. Ricky Ibu Sugiyanti Ibu Merry Donna Tjhin Ibu Inge Vera Supit Ibu Wenny Sdr. Felix Markus Listiyo Ibu Tati K. Bp. Sulong Buwono Bp. Herodion D. Danarto Bp. B. Aryuda R. SoetantoIbu Agustina Hartanto Bp. B. Aryuda R. SoetantoIbu Agustina Hartanto Bp. Hans O. Koemarga Bp. Darius W. Reynald Sdri. Lucyana SitumorangSdr. Daniel Kristanto Bp. DF Bowo P. Pnt. Clemens S. Karnadi Pnt. Clemens S. Karnadi Pnt. Elika Untari P. Pnt. Yunita Chandrawati Pnt. Elika Untari Pnt. Yunita Chandrawati Ibu Ingrid Valentine Ibu Meike Kristianto TS Pnt. Yunita Chandrawati Bp. Tinut Sugeng Ibu Elisabeth Novianni Sdri. Eka Prasetya K. Ibu Ingrid Valentine Sdri. Aninditya Natalie Bp. David Tjahjana Bp. Haryanto Ibu Susilowati D. Salim Ibu Riawati Ibu Harjani Tryman Ibu Nilawati Bp. Pietter Hardinata Bp. Pietter Hardinata -

5


Minggu, 16 September 2018 MENJAGA PERKATAAN, MENGIKUT TUHAN Bacaan Alkitab Bacaan I

: Yesaya 50 : 4–9a

Antar Bacaan 9 Bacaan II

: Mazmur 116:1-

Bunga Mimbar: KLEO

: Yakobus 3 : 1 – 12

Bacaan Injil

Nyanyian PKJ 170 PKJ 267 KJ 467 KJ 294 KJ 365b KJ 367

:1–3 :1–3 :1–3 :1–5 :1–6 : 1 +6

: Markus 8 : 27–38

Minggu 23 SEPTEMBER 2018 Pelayan Firman

gkapan

n Rasuli

Pemain Musik

Pemandu Nyanyian

Paduan Suara Kolektan

Pemerhati

Counter Operator Multimedia

Pk 06.30

Pk 09.00

Pk 18.00

Sdr. Hizkia Evan Halim

Sdr. Hizkia Evan Halim

Sdr. Hizkia Evan Halim

Pnt. Andrias Pnt. Elika Untari P. Pnt. Patricia Lamidin Pnt. Tasya Christianti Pnt. Hizkia Probo W. Pnt. Patricia Lamidin Pnt. Natan N. Hartanto Pnt. Olivia E. Hakim Pnt. Roy Sudibya Pnt. Koko Subianko Pnt. Hizkia Probo W. Wahana Pnt. Tasya Christianti Pnt. Olivia E. Hakim Pnt. Patricia Lamidin Pnt. Andrias Pnt. Elika Untari P. Pnt. Roy Sudibya Wahana Ibu Meike Kristianto TS Pnt. Yunita Chandrawati Ibu Mia A. Rusli KWINTET KWINTET Pnt. Andrias Pnt. Elika Untari P. Ibu Yulanika Effendi KWINTET Sdri. Jessica Lydia Pnt. Yunita Chandrawati Sdri. Jessica Lydia Sdri. Nina Susanti Sdri. Nina Susanti Sdri. Cindy Yulianti Sdri. Cindy Yulianti Sdri. Jessica Lydia Sdri. Nina Susanti KWINTET KWINTET Sdri. Cindy Yulianti KWINTET KWINTET KWINTET Bp. Erwinatu Bp. Anggono Putro KWINTET Ibu Indrawati Ibu Susy Herawati Bp. Rizal F. Prawirasatya Sdri. Marsha P. MegatamaIbu Nova Kumala Ibu Nurnaeni Ibu Sherly Christianty W. Ibu Agustina Hartanto Bp. Hendra Susanto Sdri. Priska Sdri. Priscilla Sdri. Christina B. Ikawati Sdr. Albert P. Bp. Tommy B. TanuwidjajaBp. Adrie Gunadi Sdri. Ruth Audy Ibu Kartika Bekti Bp. Hendra Susanto Bp. Adrie Gunadi Ibu Lianawati Sdri. Christina B. Ikawati Sdr. Andris Bp. Kristianto T. Sujanto Sdr. Daniel Kristanto

6


Tata Suara

-

Sdr. Arnold Kenneth

Sdri. Lucyana Situmorang -

Minggu, 23 September 2018 MURID-MURID KRISTUS YANG TAAT Bacaan Alkitab Bacaan I

: Yeremia 11:18–20

Antar Bacaan Bacaan II

: Mazmur 54

Bunga Mimbar: Sdr. ANTHONY STEVEN SETIAWAN

: Yakobus 3:13-4:3, 7-8

Bacaan Injil

MINGGU 16 SEPT. 2018

: Markus 9 : 30–37

Wibawa Alkitab

(Nehemia 8 : 1 – 10)

MINGGU 23 SEPT. 2018

Nyanyian KJ 14 KJ 356 PKJ 201 NKB 207 NKB 134 NKB 182

:1–3 :1–2 :1–2 :1–3 :1–4 :1–4

Penyalahgunaan Alkitab (Matius 5 : 17-26)

7


09.00 Pelayan Firman Penatua Pemusik Pemandu Nyanyian Liturgos Multimedia Usher+Kolektan

09.00 Pdt. Yosias Nugroho

Pelayan Firman Penatua Pemusik Pemandu Nyanyian Liturgos Multimedia Usher+Kolektan

Pnt. Tasya Christianti Elizabeth, Abel Vanesha Vinvin Alfin Ravin + Samuel

Sdri. Dian Pnt. Eddy Nugroho Radith, Vel, Yosua Sisil, Janet Grace Dara Chrisyl + Bill

Orang bebal tidak layak mengucapkan kata-kata yang bagus, apalagi orang mulia mengucapkan kata-kata dusta. Amsal 17 : 7

MINGGU 16 September 2018 Pk. 09.00 KELAS PELAYAN FIRMAN PENATUA PEMIMPIN PUJIAN PENDAMPIN G

Berusaha Selalu Berdamai (Kejadian 32 : 17-32)

Benyamin Pnt. Elika Untari Pnt. Elika U

Filipus Lucyana Situmorang

Ezra

Debora

Lia

DF Bowo P.

Khristina

Susi P.

Herny

Pnt.Yunita

Natalia

Herdiana+Fa nny

MINGGU 23 September 2018 Pk. 09.00 KELAS PELAYAN FIRMAN PENATUA PEMIMPIN PUJIAN PENDAMPIN G

Benyamin Natalia

Claudia Nefi Lazuardi Iman

Richard

Mengampuni Sesama (Kejadian 33 : 1-20) Filipus Lucyana Situmorang

Ezra W. Indah Nugraheni

Jeanette Dumais Dina SR+Fanny

Belinda Puspasari

Debora DF Bowo P.

Claudia Velyn H. Wiyono

Pnt.Yunita Yulanika Effendi

Richard

Nefi Lazuardi

8


Kebaktian Peneguhan & Pemberkatan Pernikahan

Sabtu, 22 September 2018 Pk. 11.00 Sdr. Kevin William & Sdri. Desy Ratnasari

Pelayan Firman

Pdt. Winner Pananjaya

Penatua; Pen.Kebaktian Pembukaan Ibadah Pemb. Alkitab Persembahan Penyerahan Alkitab Kata Sambutan

Pnt. Pnt. Pnt. Pnt. Pnt. Pnt.

Pemain musik PNJ & PS Tata Suara

Sdri. Jessica Lydia + Ibu Elisabeth Novianni PS Serunai Kasih Pnt. Clemens S. karnadi

MINGGU 16 SEPT. 2018 Pk. 08.00 Pk. 10.30 Pk. 10.30 – 11.30 Pk. 11.00 Pk.11.30 Pk. 12.00

SENIN 17 SEPT. 2018 Pk. 19.00 SELASA 18 SEPT. 2018 Pk. 09.00 Pk. 09.00 – 13.00 Pk. 20.00 – 21.00 RABU 19 SEPT. 2018 Pk. 08.00 Pk. 18.00 Pk. 20.00

Koko Subianko Hizkia Probo Wicaksono Yunita Chandrawati Koko Subianko Yunita Chandrawati Hizkia Probo Wicaksono

Penjualan Makanan BUMJ Youth Health Komisi Pemuda Latihan PS Sekolah MingguKomisi Anak Persiapan GSM Komisi Anak Persidangan Majelis JemaatKatekisasi Pdt. Winner Pananjaya

Halaman Gereja Ruang Perpustakaan Ruang Ezra Ruang Claudia Ruang Keb. Remaja Ruang Keb. Remaja

Mini MBA

Komisi Pemuda

Ruang Keb. Remaja

Persekutuan Usia Lanjut Piket & Konseling PA Malam

Pdt. Winner Pananjaya Pdt. Winner Pananjaya Pdt. Winner Pananjaya

Ruang Keb. Remaja Ruang Ezra Ruang Keb. Remaja

Perkunjungan Usia Lanjut Komisi Usia Lanjut Latihan PS Serunai Kasih Ibu Endang Sulistyowati Latihan PS Gabungan Ibu Endang Sulistyowati

Ruang Keb. Umum 9


Ruang Keb. Umum

KAMIS 20 SEPT. 2018 Pk. 19.30

Persekutuan Wilayah 1

Tkt. Hilda Pelawi, S.Th.

Rumah Kel.Bp.Agung & Ibu Irna Linda

JUMAT 21 SEPT. 2018 Pk. 17.00 Pk. 19.00

Pemahaman Alkitab Latihan PNJ Remaja

Pdt. Winner Pananjaya -

Ruang Keb. Remaja -

Bidston Pagi Ibadah Pernikahan Gerejawi Klinik Musik Remaja Tennis Meja Latihan VG Remaja Bina Pranikah Latihan PNJ + Organis FEAST

Bp. Elli Sabda Arista Pdt. Winner Pananjaya Sdr. Krisnu Komisi Pemuda Sdr. Haryo Waskita Bp. Mario Satyawan Komisi Pemuda

Ruang Keb. Remaja Ruang Keb. Umum Ruang Claudia Ruang Keb. Remaja Ruang Keb. Remaja Ruang Claudia

SABTU 22 SEPT. 2018 Pk. 05.30 Pk. 11.00 Pk. 13.00 Pk. 15.00 Pk. 15.00 Pk. 16.00 Pk. 17.00 Pk. 17.00

ď‚ł Setelah diadakan percakapan gerejawi antara kedua calon mempelai dengan Majelis Jemaat GKI Kelapa Cengkir Jakarta pada hari Minggu, 15 Juli 2018, maka jika tidak ada keberatan yang sah dari Jemaat, akan dilaksanakan Kebaktian Peneguhan & Pemberkatan Pernikahan yang akan dilayani oleh Pdt.Winner Pananjaya, atas diri :

Kevin William Jakarta) H14/18

(anggota Alamat :

sidi

GKI

Kelapa

Cengkir

Jl. Gading Kirana II Blok Kelapa Gading – Jakarta Utara

dengan Desy Ratnasari 10


(anggota GKI Karet Belakang) Alamat : Jl. Karet Pedurenan No. 9D Jakarta Pada : Hari/ tanggal / waktu : Sabtu, 22 September 2018, Pk. 11.00 WIB Tempat : Ruang Keb. Umum GKI Kelapa Cengkir Jakarta

PENEGUHAN PENDETA Pada hari Selasa tanggal 02 Oktober 2018 pk. 18.30 WIB akan dilaksanakan kebaktian peneguhan pendeta yang akan dilayani oleh Pdt. Rudianto Djajakartika, akan diteguhkan sebagai Pendeta atas diri:

Pdt. Gatot Pujo Tamtama sebagai pendeta berbasis pelayanan GKI Kelapa Cengkir. Mohon dukungan doa dan kehadiran Jemaat sekalian.

BADAN PEMERIKSA HARTA MILIK JEMAAT (BPHMJ)

Sesuai dengan Persidangan Majelis Jemaat (PMJ) tanggal 19 Agustus 2018 maka dengan ini disampaikan anggota Badan Pemeriksa Harta Milik Jemaat (BPHMJ) yang akan memeriksa Laporan Keuangan program kerja April 2013– Maret 2014 dan April 2014–Maret 2015 adalah: Bp. Benyamin Aryuda R. Soetanto Sdri. Marsha Putrinda Megatama Pelantikan BPHMJ akan dilaksanakan pada Kebaktian Umum hari Minggu, 16 September 2018 Pk. 18.00 WIB yang akan dilayani oleh Pdt. Winner Pananjaya.

PERSIDANGAN MAJELIS JEMAAT Persidangan Majelis Jemaat GKI Kelapa Cengkir diadakan pada hari Minggu tanggal 16 September 2018, mulai pk. 11.30 WIB di Ruang Kebaktian Remaja. Saudara-saudara yang ingin memberikan masukkan dapat menyerahkan dalam amplop tertutup disertai nama jelas. Bagi Saudarasaudara yang menghendaki untuk ikut serta dalam persidangan sebagai pendengar dapat mengisi form di kantor sekretariat gereja.

ANDA INGIN MENIKAH DI GKI KELAPA CENGKIR? Bila Anda ingin menikah di GKI Kelapa Cengkir, Anda dapat memperhatikan persyaratan berikut: 1.

Salah satu atau kedua calon mempelai adalah anggota sidi GKI Kelapa Cengkir. 11


2.

3. 4.

5.

Apabila calon mempelai salah satunya (atau bahkan keduanya) bukan anggota Jemaat sidi GKI Kelapa Cengkir, maka yang bersangkutan wajib melampirkan surat keterangan/surat pelimpahan pernikahan dari gereja asal. Kedua calon mempelai telah mengikuti Bina Pra Nikah. Surat permohonan pernikahan ditujukan kepada Majelis Jemaat GKI Kelapa Cengkir. Permohonan harus disampaikan paling lambat 3 (tiga) bulan sebelum tanggal pernikahan namun demikian majelis menghimbau agar permohonan disampaikan 1 th sebelumnya atau minimal 6 bulan sebelumnya. Formulir permohonan pernikahan gerejawi dapat diambil di Tata Usaha GKI Kelapa Cengkir. Setelah diisi dikembalikan dengan dilampiri:     

Fotocopy KTP/Paspor Fotocopy piagam Bina Pra Nikah. Fotocopy surat Baptis/Sidi. Fotocopy bukti pendaftaran pernikahan di Catatan Sipil Pas foto (berwarna) berdampingan, ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar.

6.

Pendeta yang akan melayani pemberkatan pernikahan diputuskan oleh Majelis Jemaat GKI Kelapa Cengkir. 7. Majelis Jemaat GKI Kelapa Cengkir mempunyai wewenang sepenuhnya untuk menerima atau menolak permohonan pelayanan pernikahan di GKI Kelapa Cengkir. 8. Bersedia mengikuti percakapan gerejawi dengan Majelis Jemaat. Kehabisan Warta Jemaat? Jangan kuatir, jemaat dan simpatisan sekalian dapat mengaksesnya via kode QR yang dipasang di beberapa titik dalam gereja (di meja pemerhati dan di mading lantai dasar).Selain itu, dengan mengirimkan email ber-subject MINTA WARTA JEMAAT ke gkicengkir@gmail.com, warta akan dikirimkan secara teratur ke Dapatkan informasi ter-update mengenai GKIemail. Kelapa Cengkir, dari event, akses ke

 

warta dan berbagai materi pembinaan di : Instagram @gkikelapacengkir / ID LINE: gkikelapacengkir

PANITIA PENEGUHAN PENDETA 2018 Budget Peneguhan Pendeta 02 Oktober 2018 – GKI Kelapa Cengkir Jakarta No. Keterangan Budget 1 2 3 4 5 6 7 8

Acara Dekorasi Konsumsi Akomodasi Undangan + Biaya Kirim Buku Acara Sound System Keamanan

5,000,000 15,000,000 20,160,000 9,100,000 7,500,000 8,000,000 400,000 2,500,000 12


9 10 11

Dokumentasi Kesehatan / P3K Pin Salib

200,000 Total

6,000,000 73,860,000

BADAN USAHA MILIK JEMAAT GKI KELAPA CENGKIR Kini seluruh pengunjung GKI Kelapa Cengkir dapat kembali menikmati aneka kuliner lezat seusai kebaktian. Bagi jemaat dan simpatisan yang memiliki talenta dalam memasak maupun kerajinan tangan, silakan bergabung dengan konsep baru ini. Ke depannya, kami berharap dapat memberikan wadah bagi jemaat & simpatisan yang ingin menambah penghasilan bulanan dapat berpartisipasi sebagai tenant maupun berpartisipasi sebagai petugas BUMJ. Tim saat ini sedang menggarap pengembangan Food Court Kuliner Nusantara yang akan dibuka di halaman gereja. Informasi lebih lanjut silakan menghubungi Ibu Susy Herawati: 08997765-265 Hasil Penjualan makanan pada hari Minggu, 09 September 2018 lalu, adalah sebesar Rp.518.500,-. Terimakasih atas partisipasi Saudara sekalian.

BUNGA MIMBAR

PERJAMUAN KUDUS

Bagi Jemaat dan Simpatisan yang ingin mempersembahkan Bunga Mimbar untuk KEBAKTIAN UMUM tahun 2018 dapat mengisi pada formulir di papan pengumuman dengan menghubungi kantor Sekretariat gereja / Ibu Carolline (08129356546).

Pada hari Minggu tanggal 07 Oktober 2018 Pk. 06.30, 09.00 dan 18.00 WIB kita akan bersama-sama merayakan Perjamuan Kudus.

PERJAMUAN KUDUS KE RUMAH – RUMAH Bagi Saudara yang karena kondisi kesehatannya tidak memungkinkan untuk hadir di gereja mengikuti Perjamuan Kudus, dapat menghubungi Majelis Jemaat atau Sekretariat Gereja agar bisa 13


dilayani dalam Perjamuan Kudus ke rumah-rumah atau Rumah Sakit pada hari Sabtu tanggal 13 Oktober 2018.

PERSEKUTUAN WILAYAH SEPTEMBER – OKTOBER 2018 WILAYAH 1 (Kelapa Cengkir Barat dan Timur, Gading Elok Utara, Timur dan Barat, Kelapa Kopyor, Kelapa Molek, Kelapa Sawit, Kelapa Puyuh, Summagung, Gading Putih, Griya Pratama, Kelapa Gading BCS, Taman Buaran, Bekasi ) akan dilaksanakan pada : Hari / Tanggal : Kamis, 20 September 2018, Pk. 19.30 WIB Tempat : Rumah Kel. Bp. Agung P. Suhandjaja & Ibu Irna Linda Jl. Summagung II Blok J5 No. 2A, Kelapa Gading Jakarta Utara Pembicara

: Tkt. Hilda Pelawi, S. Th.

Tema : (Rehabeam)”

“Pemimpin

yang

Mementingkan

Rakyat?

1 Raja-raja 12:1-19 Waktu dan Tema Persekutuan Wilayah selanjutnya: ° Hari / Tanggal : Kamis, 04 Oktober 2018, Pk. 19.30 WIB – Selesai Tema (Yerobeam)”

:

“Pemimpin

Yang

Mereformasi

Iman

Umatnya?

1 Raja-raja 12:25-14:20 Pembicara

: Pdt. Gatot Pujo Tamtama

° Hari / Tanggal : Kamis, 18 Oktober 2018, Pk. 19.30 WIB – Selesai 14


Tema Asa)”

: “Pemimpin Yang Membawa Pengaruh? (Abiam & 1 Raja-raja 15:1-24

Pembicara

: Pdt. Winner Pananjaya

Bagi jemaat yang rindu menyediakan rumahnya untuk acara Persekutuan Wilayah, silakan menghubungi: Bp. Gianto Setiawan 0818112-704 / Pnt. Elika Untari P. 0899-9845-860 / Ibu Mia Amanda Rusli 0812-9488-491

PENGUMUMAN LOMBA MENULIS “HIDUP DOAKU”

Beberapa waktu lalu, Komisi Pembinaan mengadakan lomba menulis bagi para jemaat dan simpatisan. Terima kasih kami haturkan kepada para partisipan yang telah berpartisipasi, dan selamat kepada tiga karya yang terpilih: Kategori Remaja : Josephine Christy Kategori Pemuda: Raynard Lukas Surjadi Kategori Umum : Anggono Putro Untuk koordinasi pengambilan hadiah dapat menghubungi admin Instagram @gkikelapacengkir via DM. Karya para pemenang dapat dilihat pada Majalah Coconut yang tersedia di meja pemerhati.

PEMAHAMAN ALKITAB setiap SELASA MALAM dan JUMAT PETANG Dengan menghadiri kegiatan pemahaman Alkitab, Saudara dapat mendalami Alkitab dalam persekutuan dengan Jemaat. HARI/TANGGAL DILAYANI TEMA 12) TUJUAN

Selasa, 18 Sept. 2018 & Jumat, 21 Sept. 2018 Pk. 17.00 Pdt. Winner Pananjaya “Perkataan Yang Membawa Berkat” (Yakobus 3:1- Umat memahami pentingnya untuk mengendalikan lidah supaya perkataan yang keluar dari mulut kita dapat menjadi berkat bagi orang lain yang mendengarkannya.

Data Kehadiran Bidston dan Pemahaman Alkitab Bidston Pagi Sabtu, 08 Sept. 2018 Pk. 05.30

Pemahaman Alkitab Jumat, 07 Sept. Selasa, 11 Sept. 2018 2018 Pk. 17.00 Pk. 20.00 15


Kehadiran

6 orang

11 orang

LIBUR

WIFI GEREJA Saat ini tersedia fasilitas wifi di gereja (password dan username bisa dilihat di mading).

@youthkece KOMISI PEMUDA GKI KECE Mau tau update terbaru mengenai Komisi Pemuda GKI KeCe? Mau tau informasi terbaru dan aktifitas terbaru mengenai Komisi Pemuda GKI Kece? Yuk gabung ke Grup Whatssapp Komisi Pemuda GKI Kece Silakan menghubungi: Arum (0812-8737-3819) Pnt. Clemens Sophiano (0811-8785-740) Pnt. Hizkia Probo W. (0813-1001-7661)

16


17


18


-

MUDA

WA GRUP AYO BACA ALKITAB Komisi Dewasa Muda mengajak ibu dan bapak untuk membaca Alkitab secara berurut mulai dari Perjanjian Lama. Membaca Alkitab secara berurut ini menolong kita membaca seluruh isi Alkitab, semua Kitabnya, semua pasalnya dan semua ayatnya secara lengkap. Ibu bapak akan terheran menemukan ayat-ayat dalam Alkitab yang mungkin belum pernah dibaca sama sekali sebelumnya. 19


Bagi ibu bapak yang pernah membaca secara urut, pada pengulangan berikutnya, kita akan banyak menemukan hal-hal baru lagi. Ibu dan bapak yang sudah pernah tergabung dan mengikuti dalam WAG (kelompok WA) yang telah tamat , mungkin dapat memberi kesaksian. Dalam WAG yang tersebut banyak yang sudah lebih dari 2 kali mengulang baca seluruh Alkitab . Kami sedang membentuk WAG ABA KeCe Perjanjian Lama Angkatan ke 2, untuk mewadahi kebutuhan ini. Bila ada yang berminat, bisa menghubungi David, 08788 0158669, untuk kita daftarkan dalam WAG ABA KeCe. Bila mungkin, ajak sahabat-sahabat kita untuk bergabung...

DONOR DARAH Dengan pertolongan Tuhan, aksi donor darah telah berlangsung dengan baik dan lancar pada hari Minggu tanggal 09 September 2018 lalu. Berdasarkan pemeriksaan medis, dari 69 orang yang mendaftarkan diri, gagal 8 orang, terlaksana sejumlah 61 orang yang diijinkan mendonorkan darahnya. Terima kasih atas peran serta Saudara sekalian.

#SAVELOMBOK Bantuan Kasih untuk korban Gempa Lombok, yang diedarkan melalui amplop #SAVELOMBOK pada tanggal 12, 19 dan 26 Agustus 2018 berjumlah Rp.24.225.000,- dan telah disalurkan melalui Gerakan Kemanusiaan Indonesia. Dana sudah ditransfer pada tanggal 08 September 2018. Pengumpulan Bantuan kasih untuk Lombok masih akan berlanjut hingga tanggal 30 September 2018. Atas nama Majelis GKI Kelapa Cengkir, kami mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh jemaat dan simpatisan, Tuhan Yesus memberkati.

20


21


USIA LANJUT PERSEKUTUAN USIA LANJUT Persekutuan Usia Lanjut diadakan pada : Hari, tanggal : Selasa, 18 September 2018 Waktu : Pk. 09.00 WIB Tempat : Ruang Kebaktian Remaja GKI Kelapa Cengkir Tema : “Kekuatan Menapaki Hidup” (Habakuk 3:19) Pelayan Firman : Pdt. Winner Pananjaya

PARKIR KENDARAAN

Himbauan dari RW. 011 Kelurahan Kelapa Gading Timur dan Kepolisian, Pengunjung Kebaktian Minggu tidak diperkenankan untuk memarkir mobilnya di halaman gereja. Silakan memarkirkan kendaraan di sepanjang Jl. Boulevard Raya (bukan di sekitar rumah warga, karena sudah ada teguran dari RW). Terimakasih atas kerjasamanya.

RUANG DOA Jemaat sekalian dapat menggunakan ruang ibadah utama GKI Kelapa Cengkir Jakarta sebagai Ruang Doa. Ruangan Doa tersebut dapat digunakan pada setiap hari Senin – Jumat dan selama ruang ibadah tersebut tidak sedang berlangsung acara gereja.

AKSES PENGUNJUNG KURSI RODA Kami menyediakan akses khusus bagi pengunjung kebaktian yang menggunakan kursi roda. Silakan hubungi pemerhati / penatua yang bertugas di kebaktian jika memerlukan fasilitas ini.

Berdasarkan hasil Keputusan Persidangan Majelis Jemaat GKI Kelapa Cengkir, Laporan Penerimaan Keuangan disampaikan dalam lembar terpisah dengan Warta Jemaat. Apabila ada Jemaat yang 22


membutuhkan dapat mengambil pada meja pemerhati saat mengambil Warta Jemaat. Terimakasih atas partisipasi aktif jemaat sekalian. Alokasi Kantong Kolekte 2: Kantong Kolekte 2 Minggu I: Cadangan DPPE (Dana Persiapan Perumahan Emeritasi) Kantong Kolekte 2 Minggu II: Inventaris Kantong Kolekter 2 Minggu III & IV: Pengembangan Gereja Kantong Kolekte 2 Minggu V: DKK (Dana Kebersamaan Klasis) Persembahan Gempa Lombok sd 09 September 2018: 38.037.000,-

Rp.

Ulang Tahun 16 SEPTEMBER 2018 17 SEPTEMBER 2018

18 SEPTEMBER 2018 20 SEPTEMBER 2018 21 SEPTEMBER 2018 22 SEPTEMBER 2018

Ibu Liem Erling Suswanti Bp. Matius Raharjo Ibu Ester Rahayu Sdri. Clarissa Olivia Sdr. Ivan Kurnia Sjamsudin Adik Darren Manuel Salim Sdr. Ernest Widi Iswanto Bp. Sunoko Nugroho Samiadji Adik Nicole Oliver Hartanto Ibu Regina Wirniati Wirianta Ibu Onnita Taruk Indrajaya Bp. Sistersins Mamadoa Ibu Sutji Gunawan Adik Timothy Ivander Simon

Pokok-pokok Doa  Bangsa dan Negara, khususnya situasi di Tanah Air saat ini.  Pergumulan gereja-gereja dalam perijinan tempat ibadah  Saudara-saudara kita yang sedang sakit / dalam pemulihan kesehatan :  Ibu Sri Sulistianningsih  Sdri. Shanti  Bp. Christianto (Kakak dari Ibu Marlani Lugito)  Ibu Nengsih  Ibu Samen (Ibunda dari Ibu Nurnaeni) 23


    

Ibu Ko Soen Soey Ibu Ellyawati Agoes Ibu D. Lugito Ibu M. Dolosaribu (Ibunda dari Bp. Budiman Manurung) Bp. Matius Raharjo

Formulir Persiapan Perjamuan Kudus

Pada hari Minggu, 07 Oktober 2018 kita akan merayakan Perjamuan Kudus. Untuk menyambut dan ikut serta dalam perayaan itu, marilah kita mempersiapkan diri secara bersama-sama. 1. Pada perjamuan malam terakhir, Kristus menghendaki kita merayakan perjamuan kudus untuk mengenang-Nya. Mengenang Kristus berarti mengalami kehadiran-Nya seperti murid-murid-Nya dahulu mengalami kehadiran-Nya bersama mereka. Mengenang Kristus juga berarti menyadari secara pribadi seluruh kehidupan Kristus yang diberikan-Nya bagi keselamatan dunia, sejak Ia lahir, melayani, menderita sengsara, mati, dibangkitkan, dan dimuliakan di surga. Marilah kita merenungkannya :  Apakah Saudara benar-benar rindu untuk berjumpa secara pribadi dengan Kristus, untuk mengalami kasih, kuasa, dan kebenaran-Nya yang membaharui hidup Saudara? 

Apakah Saudara menghayati bahwa seluruh kehidupan dan karya Kristus, yaitu kelahiran-Nya, pelayanan-Nya, penderitaan-Nya, kematian-Nya, kebangkitan-Nya, kenaikanNya ke surga, sampai dengan kedatangan-Nya kembali, terkait erat dengan kehidupan Saudara?

2. Pada perjamuan malam terakhir, ketika Kristus memecah roti dan mengangkat cawan, Ia membagikan tubuh dan darahNya sendiri kepada murid-murid-Nya. Menerima tubuh dan darah-Nya berarti dipersatukan dengan Kristus sehingga Ia menjadi Kepala dan kita tubuh-Nya. Menerima tubuh dan darahNya berarti dipersatukan dengan semua orang yang menerimaNya juga menjadi satu tubuh dan satu roh. Marilah kita merenungkannya :  Apakah Saudara menghayati bahwa Kristus adalah Kepala seluruh kehidupan Saudara, dalam hidup berjemaat dan bermasyarakat, dalam keluarga dan pekerjaan Saudara?

24


ďƒŞ

Apakah Saudara menghayati bahwa Saudara adalah anggota tubuh Kristus, yang saling mengasihi seorang terhadap yang lain?

3. Ketika kita bersatu dengan Kristus, Roti Hidup yang dipecah-pecahkan bagi dunia ini, kita pun dipersatukan dalam kematian dan kebangkitan Kristus. Dipersatukan dengan Kristus berarti diutus untuk mengosongkan dan menyangkal diri, memikul salib dan mengikut Kristus. Dipersatukan dengan Kristus berarti diutus untuk memberi hidup kita demi keselamatan dunia. Marilah kita merenungkannya : ďƒŞ Apakah dalam persekutuan dengan Kristus, Saudara mau berkurban dan menjadi berkat bagi sesama Saudara? ďƒŞ

Apakah Saudara menyadari bahwa sebagai anggota tubuh Kristus di tengah dunia, Saudara menjadi mata dan telinga bagi Kristus yang melihat dan mendengarkan, serta peduli terhadap kebutuhan dan asalah sesama Saudara? Sudahkah Saudara menjadi mulut bagi Kristus yang menyuarakan kebenaran dan keadilan dalam lingkungan Saudara? Sudahkah Saudara menjadi tangan bagi Kristus yang berkarya memperjuangkan damai sejahtera di muka bumi?

Kiranya Roh Kudus menolong kita semua dalam mempersiapkan diri untuk merayakan Perjamuan Kudus pada tanggal 07 Oktober 2018.

25


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.