Indonesia Shipping Times edisi 16 Januari 2017

Page 1

INDONESIA

SHIPPING TIMES BULETIN INFORMASI PELAYARAN, PELABUHAN DAN LOGISTIK

Januari 2017 No 13 • Vol IX • Senin 16

MACET KAWASAN PELABUHAN

APTRINDO DESAK PEMERINTAH BUKA PINTU TOL PRIOK

AKSES KA BARANG KE JICT, DREAM COMES TRUE!

PENGUSAHA PESIMIS BISNIS LOGISTIK TUMBUH DOUBLE DIGIT

MASSA PENYELUNDUP NEKAD SERANG KAPAL PATROLI BEA CUKAI

TAHUN 2016 VOLUME BONGKAR MUAT PSA NAIK 5,5%

01


Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto

Akses KA ke JICT, Dream Comes True!

M

ENTERI Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto menyampaikan, penyediaan infrastruktur logistik yang memadai akan mendorong pertumbuhan industri nasional. Hal ini lantaran pergerakan barang atau komoditas dari wilayah penghasil ke konsumen dapat dilakukan secara efektif dan efisien. “Tantangan yang kerap dihadapi Indonesia dalam memperkuat basis industri dalam negeri adalah tentang logistik. Apalagi Bapak Presiden Jokowi selalu menekankan agar proses dwell time dapat dipercepat dan infrastruktur diperkuat,” kata Airlangga melalui keterangan resmi, Jumat pekan lalu. Untuk itu, Menperin menyambut baik beroperasinya kembali jalur angkutan petikemas dengan kereta api rute Gedebage, Bandung-Tanjung Priok, Jakarta yang dibangun atas kerja sama PT Kereta Api Indonesia dengan PT KA Logistik, anak perusahaan IPC PT Multi Terminal Indonesia dan PT Mitra Adira Utama. “Akses kereta api ini sebenarnya telah ada sejak tahun 1990-an. Namun sempat berhenti dan akhirnya kembali beroperasi lagi pada Juni 2016,” ujarnya.

Dengan demikian, aktivitas para pengusaha khususnya di Jawa Barat dapat semakin mudah khususnya dalam proses pendistribusian. “Jalur ini merupakan dream comes true pengusaha di Jabar, karena beberapa waktu lalu baru sampai Pasoso dan sekarang sudah bisa sampai ke JICT. Alhamdulillah, ini sudah selesai,” paparnya. Selama ini industri di Jawa Barat telah berkontribusi besar dalam perekonomian Indonesia karena 30 persen kawasan industri berlokasi di Jawa Barat. “Hingga tahun 2014, beberapa industri besar dan sedang di provinsi ini, antara lain industri makanan sebanyak 1.037 perusahaan, tekstil 851 perusahaan, pakaian jadi 740 perusahaan, kulit dan alas kaki 205 perusahaan, serta karet dan plastik 390 perusahaan,” sebutnya. Airlangga mengatakan, pihaknya juga mendorong pembangunan infrastruktur logistik di daerah strategis lainnya terutama di sentra-sentra industri. “Misalnya dari Pelabuhan Kendal, juga bisa ditarik ke Tanjung Priok atau Tanjung Perak. Ini diperlukan agar ekonomi Jawa di bagian selatan dan utara berimbang,” tuturnya. *** | KOMPAS.COM | PRMADIA A JULIANTO |

penerbit: PT INDONESIA KREASI MEDIA » PeNYUNTING: Karnali Faisal » Tata letak: Givan J Setiawan » penyelaras naskah: Karnali Faisal, Agus Abdu Roza, Salsabila Miftahuzahra » Sirkulasi: Agus Abdu Roza » keuangan: Abdul Manaf ZA » Sekretaris Redaksi/Iklan: Mulke Choerunisa » Alamat Redaksi/ Sirkulasi: Jl Raya Enggano No 91 Tanjung Priok Jakarta Utara » Telp: 021-43924419, 021-4303083» FAKS: 021-43924419» contact person: Karnali Faisal HP 081289258955, WA 08128444457 » Email: karnali.faisal@gmail.com » Website: shippingforum.co.id, jurnalpelabuhan.com

02

Senin 16 Januari 2017

INDONESIA SHIPPING TIMES


APTRINDO Desak Pemerintah Buka Pintu Tol Priok

P

ENGUSAHA angkutan barang termasuk angkutan kontainer dari dan ke Pelabuhan Tanjung Priok mengharapkan tidak terlalu lama menunggu pengoperasian jalan tol tersebut. “Kami sudah terlalu lama bergulat dengan kemacetan yang sangat merugikan bagi pengusaha angkutan, ” kata Ketum DPP Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Gemilang Tarigan. Tarigan mengatakan tahap pertama ini pihaknya minta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) segera membuka pintu Tol Kebun Bawang untuk mengurangi kemacetan di Jalan Yos Sudarso sekitar daerah Pelumpang bahkan sampai Kelapa Gading. Gemilang Tarigan, mengatakan saat ini hampir setiap hari Jl Yos Sudarso daerah Pelumpang sampai Kelapa Gading macet. Pasalnya kendaraan mau ke arah Bandara Soetta , Ancol , PRJ , Kota lewat tol harus melalui jalan arteri selanjutnya masuk tol ke bandara. Ini membuat macet parah di daerah Pelumpang. “Sebaliknya kalau pintu tol Kebon Bawang sudah dibuka,” kata Tarigan, kendaraan menuju arah Bandara, Ancol, PRJ, Kota bisa langsung masuk dari Pintu Tol Kebon Bawang,” tambahnya.

INDONESIA SHIPPING TIMES

Uji Kelaikan Menurut informasi, konstruksi akses Pelabuhan Tanjung Priok , selesai Maret 2017. “Tapi tol tersebut belum bisa langsung di operasikan penuh Maret 2017 karena masih harus melalui beberapa prosedur tahap lanjutan,” kata Hadrianus Bambang Nurhadi Widihartono, mantan Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Bebas Hambatan Akses Tol Tanjung Priok, Kamis pekan lalu. Menurut Bambang yang saat ini menjabat Ka Balai Pelaksanaan Jalan Nasional X – Kupang, NTT itu, setelah konstruksi selesai Maret 2017 secara kontrak dilanjutkan dengan Provinsial Hand Over. Kemudian akan dilaksanakan Uji Laik oleh team terpadu meliputi kepolisian lalu lintas, kementerian perhubungan, Kemen PUPR , Badan Pengelola Jalan Tol ( BPJT) dan instansi terkait lainnya. Selanjutnya, tambah Bambang, kalau hasil uji laik operasi dapat diterima atau berhasil baik , Kemen PUPR akan memutuskan dilakukan uji coba tanpa dikenakan tarif dulu. Bersamaan dengan itu dilakukan lelang operator oleh BPJT. Kemudian dilanjutkan final hand over dari kontraktor pelaksana. Nah setelah final hand over (FHO) baru jalan bebas hambatan tersebut siap dioperasikan.*** | BERITATRANS.COM | WILAM | Senin 16 Januari 2017

03


Tingkatkan Keselamatan Kapal, Gapasdap Ajukan Kenaikan Tarif

G

ABUNGAN Pengusaha Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (Inland Waterways And Ferry Transport Association) akan mengajukan kenaikan tarif penyeberangan kapal feri untuk sejumlah lintasan sebesar 18% kepada Kementerian Perhubungan pada awal tahun ini. Khoiri Soetomo, Ketua Umum Gabungan Pengusaha Nasional Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (Gapasdap), mengungkapkan proposal pengajuan kenaikan tarif penyeberangan ini dalam rangka memperkuat keamanan, keselamatan dan pelayanan kepada penumpang. Selain itu, operator penyeberangan selama dua tahun terakhir tidak pernah melakukan penyesuaian tarif. Padahal sesuai aturan Peraturan Menteri Perhubungan No.58 Tahun 2003, operator dimungkinkan melakukan penyesuaian tarif per enam bulan sekali. “Kalau tarif tol dua tahun sekali bisa naik. Kami ingin minimal satu tahun sekali bisa naik mengikuti angka inflasi,” tegasnya saat ditemui di acara pengukuhan struktur organisasi Gapasdap 2016-2021, Kamis pekan lalu. Saat ini, dia memaparkan tarif penyeberangan untuk penumpang dari Merak ke Bakaheuni hanya Rp6.000 per orang. Dari tarif tersebut, operator kapal hanya menerima Rp2.400. Sementara itu, Rp2.600 dibayarkan ke ASDP Indonesia Ferry, Rp200 untuk Jasa Raharja dan Rp600 untuk Jasa Raharja Putra. Contoh lainnya,tarif golongan sepeda motor di lintasan Ketapang-Gilimanuk dipatok sebesar Rp23.000. Dari nilai tersebut, anggota Gapasdap yang beroperasi di sana hanya menerima Rp11.000. Hingga tahun ini, dia mengakui tarif tidak mengalami penurunan. Alih-alih, tarif penyeberangan untuk penumpang dan beberapa golongan kendaraan justru turun sebanyak tiga kali dalam kurun dua tahun terakhir. Penurunan ini disebabkan oleh harga BBM bersubsidi yang turun sebanyak tiga kali. Dia mengaku penurunan sangat memberatkan karena komponen BBM bukan satu-satunya komponen biaya dalam operasional kapal feri atau Ro-Ro. “Ada valuta asing seperti biaya spareparts, masih ada pula UMR yang tiap tahun naik terus dan ada biaya operasional seperti bunga bank. Akhirnya kami tertinggal terus,” ujarnya.

04

Senin 16 Januari 2017

Jika tarif tidak naik, operator kapal akan sulit untuk melakukan pemeliharaan aspek keselamatan dalam kapal. Selain itu, dia menambahkan tarif yang ekonomis dapat menjamin pelayanan operator kepada penumpang sesuai dengan PM No.39 Tahun 2015 tentang pelayanan standar minimum untuk kapal penyeberangan. “Kita khawatir kalau tarif yang kita terima sangat rendah bagaimana kita bisa menjamin itu semua.” Proposal ini, kata Ketua Umum Gapasdap, akan segera diserahkan kepada Kementerian Perhubungan. Sebenarnya, Gapasdap ingin mengajukan 40% melihat ketertinggalan selama dua tahun terakhir. Namun, Khoiri menegaskan Gapasdap akan mengusulkan penyesuaian 18% karena operator tidak ingin membebani penumpang. “Mungkin nanti secara bertahap. Sekarang 18% dulu,” tuturnya. Dalam sambutan di acara Gapasdap, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menuturkan pihaknya menyetujui permintaan tersebut mengingat aspek keselamatan dan aspek pelayanan merupakan dua poin penting dalam transportasi umum. Selain itu, dia mengajak anggota Gapasdap untuk ikut masuk mengoperasikan kapal di lintasan terluar di Indonesia, seperti Maluku dan Papua. Dengan partisipasi ini, dia berharap utilisasi kapal di lintasan yang ramai bisa dipecah ke wilayah lain. Dia menuturkan Kemenhub akan memberikan subsidi untuk pelayanan di lintasan terluar tersebut. “Ya swasta juga ikut disubsidi,” ujarnya.*** | BISNIS.COM | HADIJAH ALAYDRUS |

INDONESIA SHIPPING TIMES


ASDP Operasikan KMP Kundur, Tekan Disparitas Harga Kep Seribu

P

T ASDP Indonesia Ferry (Persero) resmi mengoperasikan tiga lintasan baru menuju Kepulauan Seribu yakni Pulau Untung Jawa, Pulau Kelapa, dan Pulau Pramuka. Angkutan ini bisa dinikmati mulai hari ini. Direktur Utama ASDP Indonesia Ferry, Faik Fahmi mengatakan, destinasi tersebut ditempuh menggunakan KMP Kundur dengan ukuran 300 GT. Kapal tersebut bisa mengangkut 220 penumpang. “Realisasi layanan PT ASDP ini sesuai penugasan Kementerian Perhubungan. Kami berharap kehadiran PT ASDP disini dapat memberikan alternatif transportasi bagi masyarakat luas, khususnya warga Kepulauan Seribu,” kata dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (14/1/2017). Dia mengatakan, layanan ini tidak hanya berkontribusi pada sektor wisata. Namun, diharapkan juga mendorong distribusi logistik. “Dengan masuknya layanan feri PT ASDP, juga membantu untuk menekan disparitas harga barang di wilayah Kepulauan Seribu,” kata dia. Sebagai awalan, KMP Kundur akan melayani

INDONESIA SHIPPING TIMES

masyarakat dari Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara. Tahap selanjutnya perseroan bakal menambah pelayanan dari Pelabuhan Rakyat Muara Angke. “Akan kami kaji lebih lanjut layanan dari Muara Angke untuk ke depannya. Aspek keselamatan akan menjadi hal utama dan mengacu dengan standar yang dimiliki ASDP saat ini. Selain itu, kami juga perlu mengetahui, kondisi dermaga, terminal penumpang, dan kondisi di pelabuhan setempat,” jelas dia. Dia bilang, layanan ini ada setiap hari. Layanan dimulai pada pagi hari dari Sunda Kelapa menuju pulau Untung Jawa, Kelapa dan Pramuka. Lalu kembali lagi ke Sunda Kelapa pada sore hari. Sekretaris Perusahaan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Christine Hutabarat mengatakan, perseroan memberikan tarif yang terjangkau. “Kami berharap, pengguna jasa dapat menikmati layanan kapal feri menuju destinasi Kepulauan Seribu ini,” tutup dia*** | LIPUTAN6.COM | ACHMAD DAFRIYADI |

Senin 16 Januari 2017

05


Massa Penyelundup Nekad Serang Kapal Patroli Bea Cukai

K

APAL patroli laut Bea dan Cukai Teluk Nibung diserang sekelompok orang yang diduga penyelundup di perairan Asahan, Sumatra Utara. Empat petugas luka-luka akibat serangan ini. Kepala Bidang Penindakan dan Penyidikan Kanwil DJBC Sumut, Rizal mengatakan, penyerangan itu terjadi saat kapal Satgas Patroli Laut Bea Cukai Teluk Nibung BC 15031 melakukan patroli di perairan Asahan, Kamis (12/1), petang. Kapal dengan awak sepuluh orang itu kemudian menemukan satu kapal yang dicurigai membawa narkoba dan barang ilegal lainnya. Nama dan nomor registrasi kapal tersebut ditutupi agar tidak terlihat petugas. “Pada saat akan didekati oleh kapal patroli ternyata di atas kapal tersebut terlihat sejumlah massa sekitar lebih dari 50 orang,” kata Rizal, Jumat (13/1). Petugas pun, lanjut Rizal, kemudian berusaha memperingatkan agar kapal tersebut berhenti untuk dilakukan pemeriksaan. Namun, bukannya berhenti, massa yang ada di atas kapal malah melemparkan BBM yang dibungkus dengan plastik ke arah kapal patroli

06

Senin 16 Januari 2017

Tak berhenti sampai di situ, massa yang diduga penyelundup itu kemudian melemparkan petasan ke kapal patroli. “Sehinggga menyebabkan kapal patroli mengalami ledakan di bagian buritan dan ruang nakhoda serta ruang akomodasi depan. Empat petugas luka-luka pada bagian kaki, tangan dan bahu akibat terkena ledakan petasan serta pecahan kaca,” ujar Rizal. Usai menyerang petugas, kapal penyelundup itu kemudian melarikan diri. Kapal patroli yang rusak parah di bagian dalam itu pun langsung ditarik dengan menggunakan perahu nelayan ke dermaga Bea Cukai Teluk Nibung. Sementara petugas yang mengalami luka-luka telah diberikan pengobatan. Atas penyerangan yang terjadi ini, Rizal mengatakan, pihaknya telah melapor ke Polres Tanjung Balai. “Kami sudah laporkan ke polisi. Kami harap para pelaku bisa segera ditangkap,” ujar dia.*** | REPUBLIKA.CO.ID | ISSHA HARUMA |

INDONESIA SHIPPING TIMES


Badan Karantina Terapkan Inline Inspection Percepat Dwelling Time

B

ADAN Karantina Kementerian Pertanian memperkuat Inline Inspection bekerja sama dengan negara tujuan ekspor guna mempercepat waktu bongkar muat barang di pelabuhan (dwelling time). Inline Inspection adalah inspeksi menjelang penerbitan surat karantina tumbuhan atau sertifikasi fitosari sebagai jaminan mutu terhadap barang ekspor. Dalam sistem ini, inspeksi terhadap barang ekspor dilakukan sebelum proses pengepakan sehingga administrasi menjelang ekspor bisa dipersingkat hingga separuhnya. “Sistem ini memungkinkan pemeriksaan dilakukan sebelum proses pengemasan, sehingga waktu bongkar muat di pelabuhan ekspor dapat dipersingkat,” kata Kepala Badan Karantina Pertanian Kementan Banun Harpini, Sabtu (14/1).

INDONESIA SHIPPING TIMES

Dalam Inline Inspection, jelasnya, pemeriksaan dilakukan terhadap seluruh sektor hasil pertanian yang akan diekspor. Pemeriksaan dilakukan dari hulu hingga hilir secara rutin meliputi penggunaan pestisida, penanganan pascapanen dan proses pengemasan. “Ke depan, Badan Karantina akan bekerja sama secara bilateral dengan negara tujuan ekspor agar proses bongkar muat pelabuhan di negara tujuan bisa semakin dipermudah,” ujarnya. Tahun ini, Badan Karantina menggagas agar proses pengecekan rutin dapat dilakukan dua pihak oleh internal perusahaan pengekspor yang telah dilatih oleh Badan Karantina dan petugas dari Badan Karantina setempat. Laporan hasil inspeksi dan penerbitan surat keterangan lolos inspeksi dari Badan Karantina dilakukan secara online.*** | TRANSLOGTODAY.COM | HERRY | Senin 16 Januari 2017

07


Pengusaha Pesimis Bisnis Logistik Tumbuh Double Digit

K

ONDISI ekonomi global yang masih belum pulih tahun ini membuat perusahaan logistik domestik pesimistis bisnis bisa tumbuh hingga dobel digit. Asosiasi Logistik dan Forwarding Indonesia (ALFI) memproyeksikan pertumbuhan bisnis logistik internasional tahun ini tidak sampai 10%. Arman Yahya, Wakil Ketua Umum ALFI DKI Jakarta menyebut ada beberapa faktor di luar negeri saat ini bisa mempengaruhi bisnis logistik global. “Kondisi Eropa kurang baik, lalu kebijakan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang akan protektif terhadap produk luar tentu akan berimbas terhadap produk ekspor dari Indonesia,” kata Arman kepada KONTAN, Jumat (13/1). Menurut Arman, pasar ekspor Indonesia sudah lama tertekan semenjak beberapa tahun ini. Meski demikian, ia lihat masih ada segmen yang bisa moncer seperti produk tekstil domestik di pasar internasional. Bani Maulana Mulia, Managing Director PT Samudera Indonesia Tbk mengakui bila pertumbuhan logistik ekspor masih kalah jauh dengan logistik impor. Ia pun memproyeksi pertumbuhan ekspor masih kalah dibandingkan dengan impor untuk tahun ini. “Seharusnya tahun ini

08

Senin 16 Januari 2017

lebih baik dari tahun lalu karena secara perekonomian ada tanda positif,” katanya kepada KONTAN (13/1). Meski Bani belum bisa membeberkan proyeksi bisnis logistik ekspor maupun impor di tahun ini. Bani menjelaskan ekspor Indonesia masih akan tertekan ketimbang impor. Soalnya, produk ekspor domestik masih belum banyak ketimbang produk impor. Alhasil, menurut Bani kebutuhan impor pun masih tinggi. Sayang, Bani tidak merinci soal pasar ekspor Indonesia yang masih jadi andalan produk Indonesia termasuk pula pasar baru. Ia juga tidak merinci kontribusi bisnis dari pelayaran ekspor Samudera Indonesia. Berdasarkan laporan keuangan perusahaan ini, Samudera Indonesia mendapatkan pendapatan dari kegiatan keagenan, forwarding dan kegiatan terminal sebesar US$ 77,6 juta di kuartal III-2016, atau naik 6,8% saja dari periode serupa tahun lalu yang tercatat US$ 72,6 juta.*** | KONTAN.CO.ID | RAMADHANI PRIHATINI |

INDONESIA SHIPPING TIMES


Tingkatkan Ekspor, Filipina Pangkas Waktu Tempuh ke Indonesia

K

EMENTERIAN Perhubungan (DOTr) Filipina mengumumkan rencana membuka rute pengiriman yang lebih pendek antara Filipina dan Indonesia, dimaksudkan untuk memperkuat hubungan perdagangan antara kedua negara. Rute baru ini memangkas waktu perjalanan dari 3-5 minggu menjadi 3 hari. Rute perdagangan akan dipersingkat menjadi hanya 3 hari, dimulai dari Kota Davao atau General Santos. Kapal akan berlayar ke selatan menyeberangi Laut Sulawesi dan langsung tiba ke Kota Bitung, Sulawesi. Sedangkan kapal dari Manila akan memakan waktu 5 hari untuk berlayar ke kota Davao atau General Santos. Sebelumnya, arus rute pengiriman dari Kota Davao ke Mindanao memakan waktu sampai 5 minggu karena kapal harus berlayar ke utara Manila, lalu menyeberangi Laut Cina Selatan, melewati perairan Malaysia, sebelum akhirnya mencapai berbagai pelabuhan di Indonesia. Pelayaran perdananya sendiri dijadwalkan pada tanggal 28 April, berasal dari kota Davao, tempat kelahiran Presiden Rodrigo Duterte. Presiden Indonesia Joko Widodo diundang untuk pembukaan resmi rute pelayaran, kata DOTr dalam sebuah pernyataan, Jumat pekan lalu. DOTr mengatakan rute perdagangan baru diharapkan dapat meningkatkan ekspor produk

INDONESIA SHIPPING TIMES

Mindanao seperti buah-buahan segar, unggas, daging, campuran kopi, perlengkapan memancing, dan sintetis. Dari Indonesia, Filipina diperkirakan akan mengimpor kelapa, kopra, jagung, tanaman bernilai tinggi, produk kedelai, biji kopi, gula, semen, dan arang. Berdasarkan studi JICA, rute Kota Davao-General SantosBitung adalah rute RORO yang dipercaya jaringan pengiriman ASEAN, dalam komitmennya menerapkan Masyarakat Ekonomi ASEAN (AEC). “Memiliki jalur pelayaran seperti ini sangat penting untuk wilayah maritim apapun. Laut yang terhubung akan memperkuat ekonomi dan kemitraan kami di bidang pengembangan lainnya. Dan juga akan meningkatkan kualitas hidup masyarakat kita karena pengusaha lokal dan pedagang akan langsung mendapatkan keuntungan dari ini, “ kata Sekretaris DOTr Art Tugade seperti yang dikutip dari Rappler. “Selain hemat waktu, rute baru ini juga lebih hemat biaya sekitar 1.500 dollar per TEU untuk menciptakan pendapatan bagi pengusaha lokal dan pemerintah,” menurut pernyataan DOTr. Asian Marine Transport Corporation (AMTC) akan memberikan jadwal pengiriman mingguan dari kapalnya yang memiliki kapasitas 100 TEU. DOTr mengharapkan agar operator kapal lainnya menunjukkan minat dalam rute baru ini. Pemerintah Filipina telah menciptakan sebuah lembaga untuk memastikan keberhasilan proyek ini. Pejabat dari DOTr, Departemen Perdagangan dan Industri, dan Departemen Pertanian akan ke Bitung minggu depan untuk memeriksa kesiapan pelabuhan. *** | BISNISNEWS.ID | MARLOFT |

Senin 16 Januari 2017

09


IPC Logistic Raih Peringkat 2 Self Assesment GCG 2015

S

EBAGAI salah satu bentuk komitmen Perusahaan dalam penerapan GCG (Good Corporate Governance) dan sesuai dengan arahan dari Direksi PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) selaku Induk Perusahaan, pada tanggal 8 November s.d. 19 Desember 2016 lalu telah dilaksanakan Self Assessment GCG tahun 2015 oleh Tim Counterpart dan Tim BPKP Provinsi DKI Jakarta sebagai narasumbernya. Capaian skor yang diperoleh atas penilaian dari 6 (enam) aspek governance adalah 69,60 atau dengan predikat “Cukup Baik�. Ke enam aspek tersebut adalah : 1) Komitmen terhadap Penerapan Tata Kelola Perusahan yang Baik Secara Berkelanjutan, 2) Pemegang Saham, 3) Dewan Komisaris, 4) Direksi, 5) Pengungkapan Informasi dan Transparansi, 6) Aspek Lainnya.

10

Senin 16 Januari 2017

Pencapaian hasil Self Assessment ini telah disosialisasikan secara bertahap kepada insan IPC LOGISTIC/ PT MTI pada 11 Januari 2017. Beberapa hal yang masih harus diperbaiki sesuai dengan rekomendasi yang dijabarkan dalam AOI akan ditindaklanjuti untuk perbaikan, demikian diungkapkan Edy Purwanto Direktur Keuangan & Penunjang saat acara sosialisasi mendampingi tim BPKP di Ruang Rapat Gedung 3 Kantor Pusat PT MTI Jl. Pulau Payung No. 1 Tanjung Priok. Pada Self Assessment GCG Tahun 2015 di lingkungan PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC, peringkat hasil penilaian GCG PT MTI berada pada urutan ke-2 dari sebanyak 16 Anak Perusahaan yang berada di lingkungan IPC.*** | INDONESIASHIPPINGLINE |SAIFUL ANAM |

INDONESIA SHIPPING TIMES


Volume Bongkar Muat PSA Internasional Meningkat 5,5% OPERATOR pelabuhan yang bermarkas di Singapura, PSA International, mengalami peningkatan arus bongkar muat sebesar 5,5% di tahun 2016 dibandingkan periode yang sama tahun 2015 lalu. Total volume arus bongkar muat (troughput) yang berhasil di-handle PSA sebesar 67.630.000 TEUs. Dari jumlah tersebut, PSA Singapura memberikan kontribusi sebesar 30.590.000 TEUs atau menurun 0,1% dibandingkan tahun sebelumnya. Sedangkan dari luar PSA Singapura sebesar 37.040.000 TEUs atau naik 10,6%. “Tahun 2016 merupakan tahun yang sulit bagi pelabuhan maupun dunia industri. Kami harus bertahan di tengah situasi perdagangan global yang lesu. Kondisi ini menjadi pemicu melemahnya pengiriman kontainer sehingga berdampak pada tarif

angkutan yang juga rendah,” ujar Tan Chong Meng, CEO Grup PSA. Meski demikian, di tengah situasi sulit seperti itu, PSA masih bisa tetap mencapai pertumbuhan yang positif. Meng mengatakan bahwa kondisi bisnis yang sulit kemungkinan akan terus berlanjut hingga tahun 2017. Faktor-faktor seperti pertumbuhan ekonomi yang lambat serta perkembangan teknologi kapal dan bongkar muat menjadi beberapa penyebab. “Harus segera dilakukan konsolidasi semua pihak. Pengusaha pelayaran besar atau kecil, bahkan juga terminal harus segera beradaptasi dengan perubahanperubahan yang cepat ini. Apakah akan disikapi sebagai sebuah ketidakpastian atau peluang untuk bisa meraih keuntungan,” katanya.*** | WORLDMARITIMNEWS | SHIPPINGFORUM |

INDONESIA SHIPPING TIMES

Senin 16 Januari 2017

11


Finlandia dan China Bertemu Bahas Konvensi Pembersihan Bangkai Kapal

F

INLANDIA dan China dijadwalkan akan bertemu untuk membahas Konvensi Internasional Nairobi Tentang pembersihan bangkai kapal. Pertemuan tersebut akan berlangsung tanggal 27 Januari dan 11 Februari 2017. Seperti diketahui, konvensi pembersihan bangkai kapal sudah mulai berlaku sejak 15 April, 2015. Konvensi sudah diratifikasi 31 negara yakni Konvensi saat ini jumlah 31 anggota, termasuk Albania, Bahama, Siprus, Bulgaria, Tuvalu, Kongo, Denmark, Jerman, India, Iran, Malaysia, Maroko, Nigeria, Republik Palau, Inggris, Kepulauan Cook, Liberia, Kepulauan Marshall, Malta, Antigua dan Barbuda, Tonga, Kenya, Niue, Panama, Afrika Selatan, Perancis, Belanda, St Kitts dan Nevis, Swiss, Jordania dan Rumania.

12

Senin 16 Januari 2017

Konvensi ini mengatur secara ketat kewajiban pihak asuransi maupun pemilik kapal. Dalam konvensi tersebut, para pemilik kapal wajib mencari, menandai, dan membersihkan bangkai kapal yang dianggap menimbulkan bahaya di wilayah konvensi. Pemilik kapal di atas 300 DWT akan diminta ikut asuransi atau jaminan keuangan lainnya. Hal itu harus dibuktikan dalam bentuk sertifikat yang sesuai dengan ketentuan asuransi wajib konvensi. Sertifikat juga harus sesuai aturan The London P & I Club. Aturan ini dikecualikan bagi kapal di bawah 300 DWT yang mengajukan Blue Card Konvensi Pembersihan Bangkai Kapal. *** | WORLDMARITIMENEWS|SHIPPINGFORUM |

INDONESIA SHIPPING TIMES


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.