HARIAN
MALUT POST
Th
26 Maret 2003-26 Maret 2018
Tampil Terdepan
SENIN 18 MARET 2019
ECERAN: Rp 5.000,-
HALUT-HALSEL
HALTIM-HALTENG
SPPD Rp 1 Miliar Diduga Fiktif
11 Kades Tolak Perkebunan Sawit
HALAMAN 4
HALAMAN 2
A D V E R T O R I A L
Oknum Polisi Tembaki Satu Keluarga
Sail Tidore Dapat Dukungan Penuh Pempus
AKSI KOBOI EMPAT POLISI Salah satu warga Desa Kawasi menggelar pesta ronggeng, Jumat (15/3) malam pukul 21.00 WIT
RUSDI ABDURRAHMAN/MALUT POST
DUKUNGAN: Gubernur Gani Kasuba menyambut kedatangan Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan, saat tiba di Bandara Sultan Babullah Ternate, sabtu ahir pekan kemarin
1
2
Mereka menuju rumah keluarga Joesnan Lessy dan berbicara dengan penghuni rumah
Sekira Sabtu (16/3) pukul 2 dini hari, terjadi cekcok antarpemuda di bawah pengaruh miras
Jadi Korban, Melman Batal Ujian Akhir Sekolah
Usai cekcok reda, tak lama muncul empat oknum polisi berseragam dan bersenjata lengkap
SOFIFI - Sail Tidore dalam rangka memperingati 500 tahun perjalanan Ferdinand Magellan, yang dilaksanakan Pemerintah daerah (Pemda) Provinsi Maluku Utara (Malut) pada tahun 2021, mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Pusat (Pempus).
3
Entah mengapa, salah satu personel mencekik leher Joesnan yang langsung dilerai anggota keluarga lain
LABUHA – Aksi tidak terpuji dilakukan empat oknum anggota Brimob Polda Maluku Utara. Keempat personel yang melakukan pengamanan di lokasi tambang nikel PT Megah Surya Pertiwi (MSP) milik Harita Group itu diduga memberondong tembakan ke arah warga Desa Kawasi, Kecamatan Obi, Halmahera Selatan. Baca TEMBAKI... H.8
Baca TIDORE... H.8
160 Peserta Ikuti STQ ke-15 Halsel
4
5 Dua anggota keluarga, Mince Lessy dan Melman Nan Lessy langsung tumbang terkena tembakan di kaki
DITEMBAK: Mince Lessy, korban penembakan yang diduga dilakukan oknum anggota Brimob, terbaring lemah di RSUD Labuha, Sabtu (16/3). Foto lain, lutut Mince yang kena tembak
Keempat polisi lalu mengokang senjata dan melepaskan lima kali tembakan dengan brutal
Empat polisi, salah satunya diduga tengah mabuk, berlalu pergi. Kedua korban dilarikan keluarganya ke Puskesmas setempat
KELUARGA LESSY FOR MALUT POST
Sumber: Pengakuan Saksi Mata
FITRAH A. KADIR/MALUT POST
PEMBUKAAN: Bupati Bahrain Kasuba saat membuka STQ ke-15 tingkat kabupaten Halsel, Jumat (15/3)
LABUHA - Pembukaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke-15 tahun 2019 dan Festival Kasidah Rabana tingkat kabupaten di Halmahera Selatan berlangsung meriah. Baca STQ... H.11
DI’S WAY Di Maio ANAK muda ini lagi jadi pusat perhatian di Eropa. Umurnya baru 32 tahun. Jabatannya sudah wakil perdana menteri Italia. Namanya Luigi Di Maio. Lahirnya di kota kecil tidak jauh dari Napoli. Oleh
Ma’ruf Salah Soal Stunting, Sandiaga Keliru Soal OK OCE CALON Wakil Presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin dan Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno beradu gagasan serta program dalam debat capres ketiga 2019, Minggu (17/3). Tema debat yang diangkat adalah pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya. CNNIndonesia.com membedah pernyataan para cawapres dan memeriksa kesesuaiannya dengan data serta hasil riset dari berbagai sumber. Hasil kroscek data yang dilakukan, masih ada sejumlah data yang melenceng dari kenyataannya,
Rp 778 M untuk Perbatasan Morotai JAKARTA – Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) mencanangkan Gerakan Pembangunan Terpadu Kawasan Perbatasan (Gerbangdutas) di Morotai, Maluku Utara. BNPP telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 778,831 miliar yang tersebar di 14 kementerian atau lembaga untuk membuat program dan kegiatan dalam pemenuhan sarana dan prasarana sosial dasar, serta sarana dan prasarana ekonomi sesuai karakteristik wilayah. Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris BNPP Suhajar Diantoro menjelaskan, Gerbangdutas tahun ini merupakan kegiatan yang kelima. Sebelumnya BNPP pernah mencanangkan kegiatan serupa di Sebatik, Kabupaten Nunukan,
Baca MA’RUF... H.11 DEBAT: Kedua cawapres bersama Ketua KPU pada pembukaan debat cawapres, Minggu (17/3)
Baca MOROTAI... H.8 GRANDYOS ZAFNA/DETIK.COM
Perjuangan Masyarakat Tomalou, Tidore Kepulauan, Punya Alat Berat Sendiri
Patungan Dua Tahun Hasilkan Ekskavator
Baca DI’S WAY... H.11
Dahlan Iskan
Rp 778 M untuk Perbatasan Morotai Asal jang KEK jilid dua
Tukang Kuti
Jalan Rusak di Oba Tidak Kunjung Diperbaiki Mungkin karena bos-bos bolom mo lewat
Apa yang dilakukan warga Kelurahan Tomalou, Kota Tidore Kepulauan, terbilang luar biasa. Mereka bahu-membahu patungan membeli ekskavator seharga miliaran rupiah. Harapannya, alat berat itu dapat memajukan sentra ekonomi masyarakat.
BANGGA: Warga Tomalou berpose dengan ekskavator yang dibeli dengan hasil keringat warga sendiri, Sabtu (16/3). Tampak diantaranya Ketua Pengadaan Ekskavator M. Sahid Hamid (kedua dari kanan) dan Tokoh Masyarakat Tidore H. Umar Ismail (tengah)
Mahfud H. Husen, Tidore
SUASANA di pelabuhan penyeberangan feri Kelurahan Rum, Tidore Utara, Sabtu (16/3) sore itu berbeda dari biasanya. Ratusan masyarakat Kelurahan Tomalou memadati pelabuhan, terlihat sedang menunggu sesuatu. Ya, rupanya mereka sedang menunggu ekskavator yang dibeli dari hasil keringat sendiri. Alat berat yang telah didamba-dambakan bertahun-tahun kini tiba juga. Begitu ekskavator diturunkan dari pelabuhan, Baca EKSKAVATOR... H.8
MAHFUD H HUSEN/MALUT POST
HOTLINE : REDAKSI : (0921) 3127055 • UMUM : (0921) 3127210 • IKLAN : (0921) 3128265 • FAXSIMILE : (0921) 3127205
WEB-MAIL : www.malutpost.co.id • editor@malutpost.co.id
@MalutPost
Malut Post
2
HARIAN
HALTIM & HALTENG
MALUT POST
SENIN, 18 MARET 2019
Art: Resayfa Rumra
11 Kades Tolak Perkebunan Sawit Izin Perusahaan Dikeluarkan Pemerintahan Sebelumnya Editor
: Fahruddin Udi
WEDA- Setidaknya 11 Kepala Desa di Wilayah Patani menolak rencana masuknya perusahaan perkebunan kelapa sawit PT. Manggala Rimba Sejahtera di Patani, Halmahera Tengah. Mereka mendatangi kediaman Wisma Bukit Loiteglas lalu menyampaikan tuntutan penolakan perusahaan tersebut dalam bentuk surat pernyataan yang ditandatangani 11 Kepala
Desa di Wilayah Patani. Menurut 11 Kepala Desa ini, izin PT. Manggala Rimba Sejahtera akan mengelola lahan seluas 11.870 hektar meliputi Kecamatan Patani Barat, Kecamatan Patani Utara dan Kecamatan Patani Timur. Padahal, masyarakat di wilayah ini bermata pencaharian di sektor perkebunan terutama pala dan cengkeh. Kehadiran perusahaan sawit ini dianggap akan mengancam perkebunan pala dan cengkeh yang menjadi andalan masyarakat. Tidak hanya itu, bahkan keberadaannya dapat mengancam hutan yang merupakan tempat penyimpang air yang dikonsumsi masyarakat. Karenanya, 11 Kades ini
meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halteng meninjau ulang izin PT. Manggala Rimba Sejahtera yang dikeluarkan pemerintahan sebelumnya. Menanggapi itu, Bupati Halteng Edi Langkara menegaskan sangat mendukung aspirasi masyarakat terkait penolakan perusahaan sawit P T. Ma n g ga l a R i m b a S e jahtera. Orang nomor 01 di Pemkab Halteng itu mengaku akan meninjau ulang izin perusahaan yang dikeluarkan pemerintahan sebelumnya. “Saya mendukung tuntutan masyarakat di wilayah patani,” singkat mantan anggota DPRD Provinsi dua periode itu. (mpf )
Golkar Optimis Menangkan Pileg MABA – Dewan Pengurus Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Halmahera Timur optimis memenangkan kontestasi Pemilihan Legislatif (Pileg) di Haltim maupun Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden. Pasangan Joko Widodo dan Ma’ruf Amin (Jokowi-Ma’ruf ) diklaim bakal menang Pilpres di Haltim. Ketua DPD II partai Golkar Haltim Idrus Maneke menegaskan, Golkar Haltim memiliki misi utama memenangkan pasangan nomor 01 Jokowi-Ma’ruf.” Kami sangat optimis memenangkan pasangan JokowiMaruf pada Pilpres kali ini,” tegas Idrus
penuh optimis. Upaya merealisasikan itu, partai berlambang pohon beringin ini memberikan target kepada seluruh calon legislatif (Caleg) dari partai Golkar agar bekerja keras untuk mendulang suara masyarakat. “ Seluruh kader harus bekerja ekstra untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf,” tandasnya. Ia menambahkan, perhelatan Pileg 2019 menjadi tolak ukur partai besutan Airlangga ini pada pencalonan Kepala daerah (Pilkada) Haltim 2020 mendatang. “Karena itu Golkar harus menjadi pemenang dalam Pileg kali ini,” pungkas Idrus. (mpg/mpf)
PAW Hanura Percepat Proses PAW MABA - Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Halmahera Timur All Out melengkapi sejumlah dokumen untuk mempercepat prosea pergantian antar waktu (PAW) almarhum Harun Kiye yang meninggal dunia beberapa waktu lalu. Sekretaris Hanura yang juga calon pengganti Almarhum Harun Kiye, Sahran Senen mengatakan, proses PAW saat ini sudah pada tahap rekomendasi Dewan Pengurus Pusat (DPP). “ Selanjutnya kita tinggal memasukkan ke DPRD untuk mendapatkan persetujuan dan ditindaklanjuti ke Bagian Hukum. Waktu normal tinggal 2 minggu saja. Lewat dari tanggal 31 Maret sesuai aturan tidak bisa. Sebab, syaratnya harus diusulkan sebelum 6 bulan masa jabatan DPRD berakhir,” ungkap Sahran. Ia berharap pengusulan dokumen ke pemerintah Provinsi tidak ada kendala sehingga bisa mencapai target waktu yang ditentukan.” Di Provinsi biasanya sedikit lama,” ujarnya. (mpg/mpf ).
KESEHATAN Jasa Medis Dikeluhkan WEDA- Sejumlah tenaga medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Weda mengeluh pembayaran jasa medis selalu terlambat. Menanggapi itu, Direkrut RUSD Weda dr Fransisren mengaku, sebenarnya jasa medis setiap tahun tidak terlambat. Hanya saja, pengajuan kliam yang terlambat. “Pengajuan klaim yang selalu terlambat,” terangnya. Ia menyatakan, klaim BPJS tahun 2018 yang sudah dibayar itu baru triwulan I yakni Januari sampai Maret. Sedangkan April sampai Juni 2018 baru masuk Januari 2019 kemarin. Adapun Juli sampai Agustus 2018 baru masuk Februari 2019. Sementara September sampai Desember 2018 belum terbayar. Secara prosedural dana klaim BPJS setelah masuk di rekening Rumah Sakit harus disetor ke kas daerah. Di Kasda baru dianggap sebagai pendapatan. “Dari Kasda baru bisa diajukan sebagai jasa medis. Proses pengajuan ini yang lama. Mulai dari perhitungan real kerja tenaga medis paling lama satu minggu. Dari hitung real baru dimasukkan dalam rumus exel atau rumus pembobotan. Setelah itu baru pemaparan kemudian diajukan ke bendahara pengeluaran. Dari situ baru dibuatlah daftar permintaan pengajuan jasa medis ,” ujarnya. Ia menyatakan, keterlambatan itu bukan dari pihak BPJS maupun Rumah Sakit. “BPJS secara ketentuan prosesnya 14 hari kerja setelah pengajuan dari rumah sakit. Begitu juga proses dari rekening Rumah Sakit ke kas daerah. Paling kita input satu hari selesai,” tandasnya. (mpf )
BERBAHAYA: Tumpukan batu di samping jalan Gunung Roti, Kabupaten Halmahera Tengah, mengancam keselamatan pengendara.
DAK Tiga Kecamatan Rp 3,726 M WEDA - Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah all out membangun infrastruktur air bersih di Desa Umera Kecamatan Gebe, Desa Gemaf Kecamatan Weda Utara, dan lima Desa di Kecamatan Weda. Plt Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) Yusuf A . Karim menyatakan, tahun 2019 ini Desa Umera, Desa Gemaf dan lima desa di Kecamatan Weda mendapat Dana Alokasi Khsusus (DAK) untuk pembangunan infrastruktur air bersih yang cukup besar. Di mana, Desa Umera mendapat kucuran DAK sebesar Rp600 juta, Desa Gemaf 763 juta dan lima Desa di Kecamatan Weda mendapat Rp2,363 Miliar. Dengan demikian, total DAK Tahun 2019 di tiga
YUSUF A. Karim
Kecamatan ini sebanyak Rp3,726 Miliar. Di Desa Umera, kata dia, akan diadakan asesoris pipa dan sambungan ke 100 unit rumah. Sedangkan Desa
Gemaf, pengadaan asesoris pipa sekalian sambungan di 150 unit rumah. Adapaun lima Desa di Kecamatan Weda, pengadaan asesoris pipa dan sambungan ke 788 unit rumah. “Ini hanya untuk DAK Tahun 2019,” terang Yusuf kepada Malut Post di ruangan kerjanya, akhir pekan kemarin. Lanjutnya, DAK air bersih di tiga Kecamatan ini sementara dalam proses tender. “DAK ini sementara dalam proses tender,” ujarnya. Selain DAK, tambah dia, tahun 2019 ini Desa Umera mendapat Dana Alokasi Umum (DAU) Rp7,5 Miliar. Sedangkan Weda Tengah Rp7,5 Miliar dan Weda Rp 15 M. “Ini hanya untuk air bersih,” tambah Yusuf. (mpf )
Bupati Warning ASN MABA - Bupati Ha l m a h e r a Ti m u r Muhdin Ma’bud mewarning Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Haltim menjaga netralitas menjelang Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden. Bupati melalui Asisten III Setdakab Haltim Thamrin Bahara mengungkapkan, Bupati sudah menegaskan supaya ASN tetap fokus bekerja dan tidak terlibat secara aktif sebagai tim apalagi menjadi donatur calon tertentu.” Bupati
sampai saat ini tidak mengarahkan ASN untuk memilih calon presiden dan calon legislatif baik DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/ Kota. Sebab, Bupati tahu betul ASN dibatasi aturan pemilu,” katanya. Menurutnya, kualitas Pemilu tidak terlepas dari netralitas dan independensi ASN. “ Saya sering memberikan arahan kepada seluruh ASN mengedepankan netralitas demi pemilu yang berkualitas. ASN itu haknya hanya memilih bukan menjadi tim sukses,” kata Thamrin. Ia menegaskan, jika ditemukan ASN nyambi tim sukses maka pemerintah daerah mempersilahkan Bawaslu untuk memprosesnya sesuai ketentuan yang berlaku.” Kita tidak akan melindungi ASN yang bandel dan tidak mau mendengarkan arahan Bupati,” tegasnya. (mpg/mpf)
TIDORE KEPULAUAN HARIAN
SENIN, 18 MARET 2019
MALUT POST
3
Art: Resayfa Rumra
Wali Kota dan Wawali Diminta Netral Bawaslu Pantau Ketat Gerakan ASN Tikep Editor : Irman Saleh Peliput : Mahfud H Husen
BAHRUDIN Tosofu
TIDORE – Menjelang pemilihan umum (Pemilu) 2019 yang tinggal sebulan lagi, Bawaslu Kota Tikep meminta kepada Wali Kota Capt Ali Ibrahim dan
Wakil Wali Kota Muhammad Sinen maupun seluruh jajaran untuk tidak menggunakan kapasitasnya dengan menekan maupun menginstruksikan ASN untuk memenangkan kandidat maupun partai tertentu. Hal ini disampaikan Ketua Bawaslu, Bahrudin Tosofu
kepada Malut Post, kemarin (17/3). Menurutnya, pihaknya mendapat informasi bahwa ada indikasi Wali Kota dan Wakil Wali Kota menginstruksikan ASN untuk memenangkan kandidat tertentu. Untuk itu saat ini dirinya telah menginstruksikan jajarannya untuk mengawasi ketat seluruh ASN di Tikep agar tidak terlibat dengan politik praktis. Sesuai dengan UU Nomor 7 tahun 2017 dan PP 53 tahun 2010 telah mela-
rang ASN untuk berpolitik praktis. Oleh karena itu, sebagai badan pengawas Pemilu, pihaknya menegaskan kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk tidak menggunakan kewenangannya dengan menginstruksikan para ASN. ”Apabila ini kedapatan, maka kami tidak segan-segan menindak, siapa pun itu. Kami juga meminta kepada Wali Kota maupun Wakil Wali Kota untuk tetap bersikap netral,” tegasnya. (tr-03/lex)
ASN BKPSDM Terima Rekomendasi KASN TIDORE – Dalam waktu dekat akan dilaksanakan rotasi maupun mutasi terhadap 18 jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Tidore Kepulauan (Tikep). Ini setelah Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tikep telah mengantongi rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Ini artinya, pergantian jabatan maupun mutasi ke 18 jabatan yang di evaluasi beberapa waktu segera dilaksanakan. Kepala BKPSDM, Sura Husain menjelaskan bahwa setelah pihaknya melakukan konsultasi dengan KASN, maka keluarlah rekomendasi KASN dengan Nomor: 824/ KASN/3/2019 tentang rekomendasi rotasi mutasi di lingkup Pemkot Tikep. ”Jadi intinya berdasarkan laporan yang disampaikan timsel dan keluarlah rekomendasi itu. Isinya menyetujui dan menyerahkan ke pejabat pembina kepegawaian yakni Wali Kota untuk melakukan rotasi mutasi sesuai dengan kebutuhan,” katanya saat dikonfirmasi pada Jumat (15/3) lalu. Lanjutnya, rekomendasi ini telah sampai ke meja Wali Kota, dan tinggal menunggu waktu untuk dilaksanakan. Dirinya belum bisa memastikan, namun yang pasti dalam waktu dekat akan segera dilakukan rotasi mutasi. ”Semuanya berpulang ke Wali Kota untuk menentukan waktunya kapan. Namun yang jelas adanya rekomendasi ini menjadi dasar untuk segera dilakukan rotasi mutasi,” terangnya. Disentil terkait dengan sejumlah nama yang bakalan diganti, dirinya enggan menjawabnya. Karena, menurutnya, semua itu tergantung di Wali Kota, timsel hanya menyerahkan nilainya dan selanjutnya Wali Kota yang akan memutuskan. ”BKPSDM juga belum mengantongi nama-nama yang bakal diganti, semuanya di Wali Kota,” ujarnya. Sementara itu, isu pergantian 18 jabatan ini hangat diperbincangkan di tingkat SKPD. Sejumlah nama yang bakal diganti itu kini tengah was-was. Bahkan pada saat berita 18 jabatan bakal diganti pada edisi 12 Maret lalu, membuat sejumlah nama itu merasa tidak tenang. Hal ini pun diakui sejumlah pihak. Sementara 18 jabatan eselon II yang dievaluasi timsel beberapa waktu lalu itu yakni Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum Politik dan Pemerintah, Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Kepala BPKAD, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Badan Pendapatan Daerah, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Kepala Badan Lingkungan Hidup, dan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB. (tr-03/lex)
SAIL: Suasana pertemuan Wali Kota Capt Ali Ibrahim dengan Menkomaritim Luhut Binsar Panjaitan
Wali Kota Paparkan Kesiapan Sail Tidore TIDORE – Wali Kota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim memaparkan kesiapan Kota Tikep dalam menyelenggarakan Sail Tidore 2021. Dalam presentasi itu, Wali Kota juga menyampaikan bahwa pada Juli nanti akan dilaksanakan pertemuan ke 10 Global Network Magellan Cities (GNMC) di Kota Tikep yang akan dihadiri 22 Wali Kota dari 12 negara. Penetapan Tidore sebagai tuan rumah pertemuan ke 10 GNMC ini merupakan hasil keputusan pertemuan ke 9 GNMC di Kota Sevilla, Spanyol yang memutuskan Tidore sebagai tuan rumah. Pada pertemuan ke 9 ini juga seluruh anggota GNMC membahas persiapan Sail Tidore serta memastikan kehadirannya pada puncak peringatan 500 tahun Magelhaens. Wali Kota mengharapkan du-
kungan penuh dari Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat untuk kelancaran pertemuan GNMC ke 10 nanti, karena ini kepentingan bersama baik Tidore, Maluku Utara, dan pemerintah pusat. Dimana pada momentum ini akan menjadi ajang promosi negara Indonesia sebagai masyarakat maritim, dan ke depannya dapat terjalin peningkatan kerja sama strategis antara Indonesia dengan berbagai negara anggota GNMC di sejumlah bidang seperti perdagangan, pariwisata, investasi dan teknologi. Dalam persiapan ini, Wali Kota menyampaikan permohonan kepada pemerintah pusat untuk membantu penataan sejumlah kawasan pariwisata yang nantinya menjadi titik destinasi, seperti kawasan pantai wisata Rum dan Pulau Maitara, penataan monumen Juan Sebas-
tian De Elcano, penataan kawasan Tugulufa, Akesahu, Museum Sonyine Malige, maupun revitalisasi benteng-benteng Spanyol dan Portugal di Tidore.Orang nomor satu di Pemkot Tikep ini juga meminta kepada pihak Kemenko Maritim untuk dapat menetapkan keputusan pembentukan panitia nasional Sail Tidore 2021 dan selanjutnya menjadi keputusan presiden yang menjadi payung hukum kegiatan Sail Tidore 2021. Dukungan perencanaan dan pembiayaan sarana dan prasarana serta infrastruktur melalui APBD Provinsi Maluku Utara, dukungan perencanaan dan sarana-prasarana dari kementerian dan lembaga melalui APBN. Sementara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan sangat mendukung terlaksananya kegiatan Sail Tidore 2021. Untuk itu dirinya mengajak semua pihak dan seluruh Stakeholder khususnya di Maluku Utara untuk ikut menyukseskan-nya kegiatan nasional ini.Luhut juga mengatakan peringatan 500 tahun Magelhaens dab Sail Tidore merupakan mo-
HUT, PPNI Seminar Nasional HUT: Foto bersama pimpinan DPP PPNI, DPW PPNI, dan DPD PPNI Tikep pada saat kegiatan HUT PPNI dan seminar nasional.
TIDORE – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke 45, DPD PPNI
Kota Tidore Kepulauan (Tikep) menyelenggarakan temu akbar dan seminar nasional dengan tema “Praktik Keperawatan dan Le-
mentum yang baik sekali. Sehingga itu pembahasan teknisnya perlu dimatangkan. Dirinya memastikan pekan depan akan menggelar rapat khusus di Jakarta untuk membahas hal tersebut dan akan mengundang Gubernur, Wali Kota serta Kementerian terkait untuk memutuskan apa saja yang dapat disiapkan agar betulbetul peringatan Sail Tidore berjalan dengan baik. Ia juga berharap dalam dua tahun ke depan, banyak sekali perubahan di Maluku Utara yang menunjang persiapan Sail Tidore 2021 nanti. ”Pada saat puncak peringatan 500 tahun Magelhaens akan dikunjungi tamu-tamu asing, daerah ini menjadi suatu tujuan wisata dan menjadi daerah industri yang harus maju,” tuturnya. Saat kunjungan tamu asing pada Sail Tidore 2021 nanti, kata dia, harus dipersiapkan Tourist Destination yang bagus dan selama kunjungan tersebut harus dimanfaatkan dengan baik untuk mengenalkan Tidore, mengenalkan Maluku Utara dan mengenalkan Indonesia. (humas)
galitas Hukum”. Kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu (16/3) di ruang aula kantor Wali Kota ini diikuti 250 peserta dari DPD PPNI se-Maluku Utara. Turut hadir dalam kegiatan tersebut ketua DPP PPNI bidang hukum dan pemberdayaan politik Dr. H. Sutrisno dan Ketua DPW PPNI Malut Muchlis Jailani. Ketua DPW Muchlis Jailani dalam membuka acara tersebut mengatakan bahwa potensi perawat yang ada di Malut sangat baik. Potensi ini harus dimanfaatkan seluruh tenaga perawat, karena saat ini perawat tidak dipandang sebelah mata lagi. Potensi yang harus dimanfaatkan adalah bagaimana membentuk akal sehat. ”Perawat itu harus disiplin dan mampu mengolah akal sehatnya atas potensi yang telah diberikan,” ujarnya. Kegiatan seminar ini, kata dia, tidak hanya sekadar kegiatan seremonial. Sehingga itu, peserta harus mengikutinya dengan sungguhsungguh. ”Seorang perawat harus memakai akal sehat, jika tidak, maka dia akan malas dan disiplin. Sementara potensi diri yang diberikan kepada seorang perawat itu sungguh luar biasa. Maka dari itu harus bersungguhsungguh,” pintanya. Sementara ketua DPD PPNI Tikep, Saiful Salim mengatakan bahwa untuk kegiatan seminar atau pengembangan ilmiah ini merupakan agenda tahunan DPD PPNI Tikep. Seminar ini yang ketiga kalinya dan dikatakan seminar nasional, karena dihadiri pengurus DPP PPNI. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang praktik keperawatan dan legalitas hukum. Selain itu, juga sebagai sarana untuk memperat persatuan dan persaudaraan sesama perawat. Tema ini diangkat untuk bagaimana memberikan pemahaman terkait dengan praktik perawat dan legalitas hukum. Kegiatan ini tidak hanya orientasi pada apa yang didapat yakni satuan kredit profesi (SKP), tetapi sepaling tidaknya adalah peningkatan pemahaman hukum. ”Pemahaman masyarakat sekarang ini tentang hukum sudah semakin meningkat, maka dari itu seorang perawat pentingnya harus memahami legalitas hukum itu sendiri,” ujarnya menutup. (tr-03/pn/lex)
4
HALUT & HALSEL
HARIAN
MALUT POST
SENIN, 18 MARET 2019
Dorkas Ditangkap Polisi TOBELO - Tim Buru Sergap (Buser), Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Halmahera Utara (Halut), Jumat (15/3) malam pekan lalu menangkap bos investasi bodong, Dorkas Thiarina Arebas. Dia ditangkap setelah polisi memiliki bukti untuk ditingkat-
kan proses kasusnya. Demikian diungkapkan Kasubag Humas Polres Halut, Aiptu Hopni Saribu, Minggu (17/3) kemarin. Menurut Hopni, penangkapan dipimpin Bripka Devis Pawole bersama anggota. “Dia ditangkap di kediamannya di Desa Wari Kecamatan Tobelo,” katanya. Kasat Reskrim
Polres Halut, AKP Rusli Mangoda menambahkan Dorkas langsung ditahan. “Kita sudah tangkap dan langsung tahan,” akunya. Dorkas yang juga selaku guru salah satu sekolah di Halut ini, sebelumnya juga sudah diperiksa, setelah dilaporkan nasabah.
Dorkas mengumpulkan n dana a dari nasabah sekitar Rp 8 Miliar Miliar, r, namun hingga kini belum m juga a dikembalikan. Rencana pengembalian an pun n terus dijanjikan oleh yang ng ber-sangkutan, setelah dilakukan kan me-diasi bersama oleh Binmass Polress Malut.(tr-04/onk). AKP Rusli Mangoda
PERISTIWA Nelayan Hilang Ditemukan Selamat TOBELO - Nelayan asal Desa Gamhoku Kecamatan Tobelo Selatan Halmahera Utara (Halut) Sahrul Katerumbingan (27), yang hilang saat melaut, ditemukan selamat. Kepala SAR Ternate M Arafah mengatakan, pihaknya melalui Pos SAR Tobelo bersama elemen lainnya melakukan pencarian setelah menerima laporan bahwa Sahrul Katerumbingan yang melaut antara Pulau Tagalaya dan Pulau Miti belum pulang. Sahrul melaut Jumat (15/3) pukul 14.00 WIT menggunakan perahu ketinting. Karena sampai Sabtu (16/) belum pulang, maka kerabatnya atas nama Linda melapor kepada petugas. “Setelah menerima laporan, Pos SAR di Tobelo langsung bergerak dengan berkoordinasi dengan Potensi SAR, yaitu Satjar Korem 152/Baabullah, Lanal Morotai, Ditpolairud Polda Malut, KSOP Tobelo dan Orari Halut dan masyarakat. Kemudian tim gabungan diberangkatkan menuju lokasi,” katanya. Korban akhirnya ditemukan longboat milik warga yang ikut dalam pencarian tersebut. Dia langsung dievakuasi ke kampung halamannya di Gamhoku. “Dengan demikian, operasi ini ditutup,” pungkasnya. Korban sendiri kehabisan bahan bakar, sehingga katintingnya terbawa arus. Namun untungnya berhasil ditemukan tim penyelamat. (tr-04/onk).
SPPD Rp 1 Miliar Diduga Fiktif Kepala Inspektorat Anggap tidak Ada Masalah Editor : Irman Saleh Peliput : Fitrah A Kadir
LABUHA - Target Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Selatan (Halsel) untuk meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tahun anggaran 2018 atau yang kelima kali-nya, bukan tidak mungkin sulit terwujud. Sebab, berdasarkan informasi yang dihimpun Malut Post, dalam proses audit yang dilakukan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Malut, mencuat adanya dugaan temuan di Inspektorat Halsel. Informasinya temuan tersebut jumlahnya mencapai Rp
1 miliar. Dugaan penyalahgunaan itu ada hubungannya dengan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) fiktif, terutama di lingkup SKPD. Menanggapi dugaan penyalahgunaan itu, Bupati Bahrain Kasuba menjawab diplomatis. “Untuk di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) cukup baik, khususnya di Inspektorat. Sebab tugas Inspektorat kan pengawasan,” katanya. Menurut Bahrain, menyangkut temuan di Inspektorat, dirinya belum mendapat informasi secara valid. “Itu baru isu yang berkembang. Sampai saat ini saya belum mengantongi data yang akurat,” akunya. Ia mengatakan, tim auditor BPK hingga saat ini masih terus melakukan audit. “Jadi itu baru isu yang berkembang, nanti kita
lihat karena pemeriksaan masih berjalan hingga 1 April mendatang,” ujarnya. Kendati demikian, Bahrain menegaskan, jika dari hasil audit nanti dugaan SPPD fiktif di Inspektorat terbukti benar, maka dirinya mempersilakan penegak hukum untuk menindaklanjuti. “Kita serahkan ke BPK, nanti kita lihat di ranah hukumnya,” katanya. Menyikapi persoalan ini, Slamet AK selaku Inspektur (Kepala Inspektorat) membantah adanya informasi tersebut. Bahkan dengan nada terbata-bata, Slamet mengatakan, hingga saat ini audit masih dilakukan tim BPK. “Sementara ini baru pemeriksan pendahuluan atau Tentative Audit Objective (TAO) yang bersifat sementara. Nanti
ada audit rincinya,” kata Slamet. Lanjutnya, temuan baru bisa diketahui setelah ada audit secara mendetail dari BPK. “Nanti di pemeriksaan terperinci baru diketahui, temuannya berapa, jadi untuk sekarang belum ada temuan. Kalaupun ada di SKPD-SKPD, maka akan ditindaklanjuti, tentu dengan pengembalian misalnya,” tambahnya. Karena itu, dirinya meminta agar informasi ini, jangan dulu diberitakan media. “Saya juga kaget sudah diketahui Bupati, kalau sampai begini, terus kerjaan kami di Inspektorat itu apa, kan begitu. jadi saya mohon, tolonglah saya juga agak sedikit berbeda begitu. Saya juga dari jauh, tolong jaga nama baik saya,” tutup Slamet. (aji/lex)
MENUJU PEMILU Bawaslu Gandeng “Emak-emak” TOBELO - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), Provinsi Maluku Utara (Malut), menggelar sosialisasi pengawasan pemilu di Hotel Bryken Tobelo, Sabtu (16/3). Kegiatan yang melibatkan ibu-ibu (emak-emak) tersebut, dalam rangka meningkatkan peran perempuan dalam pengawasan partisipatif pada tahapan kampanye rapat umum, serta media masa dan elektronik pada pemilu April 2019. Ketua Divisi Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Halut, Ahmad Idris, dihadapan ratusan emak-emak tersebut mengatakan bahwa, sudah tidak lama lagi akan masuk pemilihan umum. Sehingga, sangat diharapkan keterlibatan komponen masyarakat, untuk sama-sama melaksanakan pesta demokrasi 17 April mendatang. “Tinggal menghitung hari saja kita akan masuk dalam tahapan pemilihan, maka dari itu saya menghimbau para peserta, agar dapat mengajak seluruh elemen masyarakat yang lain untuk dapat berpartisipasi dalam pemilu 2019, agar dapat berlangsung sukses,” katanya. Sementara Komisioner Bawaslu Malut, Hj. Masita Nawawi menambahkan, tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan tersebut untuk meningkatkan peran masyarakat, guna membantu Bawaslu dalam menghadapi pemilu 2019. Karena, dalam pesta demokrasi pihaknya sangat membutuhkan peran dari masyarakat. “Kami mengajak peran kaum perempuan dalam menghadapi pesta demokrasi yang tinggal beberapa hari lagi. Harapan kami, agar kaum perempuan dapat mengambil peran penting dalam pemilu nanti, dan kita selaku kaum perempuan harus berada pada garda terdepan,” katanya penuh harap. (tr-04/onk).
KANTOR Bupati Halsel
Bupati Tahan Helmi LABUHA – Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) RI menarik Helmi Surya Botutihe yang sekarang ini menjabat Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel). Penarikan Helmi itu tertuang dalam surat BPKP nomor R-474/SU/2019, tertanggal 19 Februari 2019. Sebagaimana diketahui, Helmi adalah pegawai BPKP yang ditugaskan di Pemkab Halsel. Sekalipun BPKP melayangkan surat resmi, Bupati Halsel Bahrain Kasuba kelihatannya masih
mempertahankan Helmi sebagai Sekkab Halsel. Bahrain memilih untuk mempertahankan Helmi sebagai Sekkab, hingga massa periode-nya berakhir. “Sepanjang belum ada surat balasan atau pelepasan sebagai Sekkab, berarti Sekkab masih tetap di Halsel,” kata Bahrain. Dia juga sempat mengutarakan alasan dirinya untuk mempertahankan Helmi sebagai Sekkab. “Saya bukan tidak ikhlas, tetapi masih mempertahankan posisi Sekkab, karena kinerjanya yang baik,” jelasnya.
HELMI Surya Botutihe
Harapan dari penahanan Helmi sebagai Sekkab, lanjut Bahrain, merupakan bagian dari upaya
Pemkab mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk yang kelima kali di tahun 2018. “Jadi WTP kali ini harus menjadi harga mati bagi Pemkab Halsel,” harapnya. Menyikapi ini, Helmi selaku Sekkab, hanya bisa menanggapi dingin, pernyataan Bupati Bahrain. “Iya, jadi pak Bupati masih mempertahankan saya, makanya saya tinggal menunggu koordinasi Bupati dengan pihak BPKP RI,” aku Sekkab. Menurutnya, sejauh ini Bupati sendiri belum melakukan koordinasi dengan pihak BPKP. “Belum berkoordinasi, tapi nanti akan dikoordinasikan beliau,”tandasnya mengakhiri. (aji/lex)
Kejari Seriusi Dana Air Bersih di Samat LABUHA – Dugaan korupsi anggaran proyek air bersih di desa Samat, kecamatan Gane Timur yang sementara ditangani penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Halsel, mendapat tanggapan Bupati Halsel, Bahrain Kasuba. Orang nomor satu di Pemkab Halsel ini mengatakan, proses hukum dugaan proyek air bersih senilai Rp 732.800.000 yang dianggarkan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun anggaran 2017, memang menjadi kewenangan Kejari. Namun di sisi lain, sebagai Kepala Daerah dirinya mengaku,
tidak ada masalah. “Memang benar, satu tahun itu air tidak jalan karena ada kesalahan dalam pemasangan jaringan instalasi air. Jadi ini bukan temuan,” kata Bahrain. Menurutnya, pekerjaan air bersih di desa Samat telah selesai, sehingga tidak terdapat unsur pelanggaran pidana dalam proyek tersebut. “Pekerjaannya selesai, kalau temuan, berarti fiktif,” ujar Bahrain. Karena itu, dalam kesempatan kemarin, dirinya meyakini, jika proyek air bersih sama sekali tidak bermasalah. “Sekarang kan
sudah diperbaiki, jadi tidak ada temuan,” jelasnya. Terpisah, Kajari Halsel, Christian Carel Ratuanik mengatakan, dalam menindaklajuti kasus tersebut, pihaknya masih terus melakukan pendalaman, melalui pemeriksaan saksi-saksi, termasuk pemeriksaan lanjutan terhadap Achmad Hadi, selaku Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim-LH), Senin hari ini. “Nanti kita lihat, karena pemeriksaan terhadap Kadisperkim akan dilanjutkan Senin besok (Hari
ini),”katanya. Kasi Intel Kajari, Ridwan menambahkan, jika dilihat dari aspek manfaat, maka ada indikasi unsur pelanggaran hukum dalam kasus ini. Sebab menurutnya, proyek yang dikerjakan pada tahun 2017, tidak dinikmati warga selama setahun, dan baru diperbaiki, belum lama ini. “Ada indikasi, sebab dalam pemasangan instalasi air kemarin, bermasalah. Pertanyaannya, kenapa baru diperbaiki sekarang, itu berarti ada indikasi pelanggaran pidana,”tandasnya. (aji/lex)
SENIN, 18 MARET 2019
HALMAHERA BARAT
5
Usulan Ibnu Dinilai ‘Membunuh’ Semangat Warga DPRD Harusnya Mendukung Pemkab Editor : Erwin Syam Peliput : Samsudin Chalil
Anggaran Dinkes Terus Disorot 2,5 M hanya untuk Perjalanan Dinas
Sahmi Salim
JAILOLO – Usulan Wakil Ketua I DPRD Ibnu Saud Kadim yang meminta agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Barat (Halbar), untuk menghilangkan program pengembangan sektor Pariwisata, ditanggapi Dinas Kominfo, Kehumasan Statistik dan Persandian. Sekretaris Dinas Kominfo, Kehumasan Statistik dan Persandian, Sahmi Salim kepada wartawan Minggu (17/3) menjelaskan, usulan dari Ibnu Saud secara tidak langsung dianggap telah mematikan semangat masyarakat Halbar untuk mengembangkan potensi wisatanya. Masyarakat yang dimaksud kata Sahmi yaitu, warga Bobanehena, Tuada dan Lako Akelamo. Sebab, di tiga Desa tersebut, masyarakat sementara bergiat untuk mengembangkan potensi wisata.”Kalau alasannya keterbatasan anggaran, Ibnu sebagai Perwakilan Rakyat harus mencari solusi, bukan minta pengembangan wisata dihentikan, karena itu bersentuhan langsung dengan masyarakat. Harusnya sebagai anggota DPRD, mendukung Pemkab Halbar dan Dinas Pariwisata pengembangan program ini dengan diperjuangkan ke Pusat, karena sektor Pariwisata tidak hanya menjadi fokus Pemkab, tapi juga menjadi salah satu program utama Pemerintah Pusat ,” terang Sahmi. Sahmi menegaskan, pembangunan sektor Pariwisata Halbar bukan saja terfokus pada potensi alam, tapi juga dari potensi seni dan budaya yang saat ini mulai dikenal luas. Hal itu ditandai dengan sejumlah kegiatan yang mengikutsertakan beberapa potensi kesenian berikut tarian daerah yang tampil di event Nasional maupun Internasional. Apalagi saat ini, festival teluk Jailolo tercatat dalam kalender tahunan event Nasional Kemenpar RI yang nantinya akan dilaksanakan pada Juni mendatang. ”Pak Ibnu selaku Wakil Rakyat jangan hanya melihat persoalan ini dari satu sudut pandang saja, tapi harus dilihat potensi dan semangat masyarakat Halbar dalam rangka mengembangkan potensi wisata. Apakah keinginan masyarakat harus dihilangkan,”tanya Sahmi. Mantan Kabag Humas Pemkab Halbar melanjutkan, upaya Bupati Danny Missy untuk mendorong event pariwisata Daerah di Kementrian Pariwisata RI saat ini mendapat tanggapan positif dengan dikucuran anggaran DAK, bahkan Kemendes juga memberikan anggaran melalui DD. Jadi Ibnu selaku anggota DPRD tidak boleh berkecil hati disaat masyarakat dan Pemkab lagi gencar mendorong sektor Pariwisata. ”Saat ini sektor Pertanian dan Perikanan sudah mulai berkembang. Tentu diikuti dengan potensi wisata, jadi kalau dia meminta untuk sektor Pariwisata dihilangkan, maka menurut kami sangat tidak logis,”pungkasnya. (Din/Lid)
JAILOLO - Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Halmahera Barat (Halbar) kembali soroti terkait anggaran Dinas Kesehatan (Dinkes) yang diusulkan melalui APBD mendahului perubahan. Riswan Hi Kadam, Anggota Banggar kepada Malut Post, Minggu (17/3) menjelaskan, anggaran Dana Insentif Daerah kurang lebih Rp. 20M milik Pemkab Halbar yang dikucurkan dari Kementerian Keuangan
Riswan Hi Kadam
dan diperuntukkan bagi Dinas Kebudayaan dan Pendidikan (Dikbud) serta Dinas Kesehatan (Dinkes) dinilai ada usulan yang tidak rasional. Dikatakan demikian, karena Dinkes Halbar mengusulkan sebesar Rp.
9,5M dari anggaran DID mendahului APBD perubahan. Anggaran sebesar itu, Rp 2,5M diantaranya hanya digunakan untuk perjalanan Dinas diluar dan dalam Daerah. “Ini kan terkesan pemborosan anggaran, banyak masyarakat miskin yang membutuhkan uluran tangan pemda, jadi Rp 2,5 miliar itu, lebih baik dialihkan ke penambahan Jamkesda bagi masyarakat kurang mampu dari sisi pembiayaan kesehatan,”tegas Riswan. Politis Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu meminta agar pada saat pembahasan lanjutan, Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) tidak lagi mengakomodir usulan anggaran yang sifatnya perjalanan Dinas yang tidak masuk akal.”Harusnya Dinkes bisa menterjemahkan kebijakan Bupati dari sisi kesehatan, bukan menyusun anggaran yang sifatnya tidak subtantif dan terkesan hanya menghambur-hamburan uang Daerah. Padahan masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan pelayanan kesehatan secara baik,”tegasnya. (Din/Lid)
IAI: Peserta IAI pose bersama usai melaksanakan kunjungan ke Halbar. (Tim)
IAI Kunjungi Halbar JAILOLO - Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) menutup kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang dilaksanakan di Kota Ternate dengan mengunjungi Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Sabtu (16/3). Dengan mengusung tema “Jelajah Pusaka Arsitektur”, perwakilan arsitek seluruh Indonesia itu, kemudian mengunjungi
rumah adat Sasadu yang terletak di desa Gamtala dan desa Akelamo. Rombongan sangat terkesan dan bangga terhadap salah satu warisan budaya Halbar yang sampai saat ini tetap dijaga.”Kekayaan arsitektur vernakular ini memang terdapat di berbagai daerah di Indonesia, salah satunya di Halmahera Barat. Ini menunjukan Bupati
berkomitmen melestrikan asset artefak Halbar dengan mengeluarkan perintah membongkar semua bangunan tradisional yang sudah dibeton untuk dikembalikan kepada bentuk aslinya. Hal adalah contoh terobosan revolusioner dari seorang pemimpin,”ungkap Ketua IAI Nasional Ahmad Djuhara. Ia menambahkan, sebelum dilaksanakannya Rakernas, IAI Malut sebelumnya telah membangun kerjasama dengan Pemda Halbar, dimana kerjasama
itu untuk memilih konsep jelajah arsitektur, yakni pemeliharaan rumah adat Sasadu yang sudah terkenal di kalangan para Arsitek. IAI lanjut Ahmad, kedepan siap membantu Pemda Halbar untuk melakukan penataan konsep desain arsitektur jika dibutuhkan.”Kami juga mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada Bupati atas kebijakannya terkait rumah adat sasadu, serta jamuan selama kunjungan kami di Halmahera Barat”pungasnya. (Din/Lid)
Golkar Optimis Menangkan Jokowi-Amin JAILOLO - DPD II Partai Golkar Halmahera Barat (Halbar) yakin, Capres Jokowi-Amin akan memperoleh dukungan suara yang Maksimal. Hal itu ditegasi Ketua DPD II Golkar Halbar Somad Hi Moid kepada wartawan Minggu (17/3). Dijelaskan Somad,
keyakinan itu berangkat dari visi-misi Jokowi-Amin yang sejalan dengan tujuan Partai serta kebutuhan masyarakat. “Di era Presiden sebelumnya, pembangunan hanya di fokuskan pada daerah Jawa serta tidak ada pemerataan pembagunan, namun Presiden yang ke tujuh
ini, mampu mendorong semua sektor pembangunan di daerah timur guna mensejahterakan masyarakat, ini yang kami sangat meyakini bahwa JokowiAmin akan dapat dukungan penuh di Maluku Utara dan lebih khusus Halmahera Barat” singkat Samad.(Din/Lid)
6
HARIAN
MALUT POST
MOROTAI & SULA
SENIN, 18 MARET 2019
Baru Tiga Paket yang Dilelang ULP Kepsul Minta OPD Sampaikan Berkas Tender Peliput : Ikram Salim Editor : Bukhari Kamaruddin SANANA - Hingga pertengahan Maret, Unit Layanan Pengadaan (ULP) Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) baru menerima tiga paket perencanaan proyek yang dilelang. Padahal, jumlah paket lelang selama satu tahun sangat banyak.
Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Kepsul Edy Suseno menuturkan, hingga pekan lalu tiga paket yang sudah masuk ke ULP adalah belanja makan minum di Bagian Umum, Perencanaan jalan dan perencanaan jembatan di Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Kawasan Pemukiman (PUPRKP). ”Sampai sekarang ini baru tiga yang sudah masuk ke kita dan sudah ditayangkan,” kata Edy di ruang kerjanya pekan kemarin. Dia mengimbau kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera mengurus berkas dokumen lelang ke-
giatan. Sehingga, proyek yang ada di dinas terkait bisa terselesaikan sesuai waktu yang dijadwalkan. ”Kita mau secepatnya biar bisa segera dilelang, ”ujarnya. Disinggung adanya dugaan permainan dalam tender proyek dengan meloloskan kontraktor bermasalah, menurut Edy setiap rekanan yang ikut lelang wajib melampirkan rekomendasi bebas temuan dari Inspektorat Kepsul. ”Kami hanya menerima dan tidak bisa memverifikasi bahwa perusahaan A bermasalah, itu bukan wilayah kami,” ujarnya. Untuk membuktikan adanya ma-
nipulasi data dari kontraktor, pihaknya hanya mengacu pada dokumen yang di-upload oleh rekanan yang ikut lelang. Sementara untuk tahun ini lanjut Edy, mereka belum mengetahui detail perusahaan yang direkomendasi bermasalah. Sebab, anggaran 2018 masih diaudit oleh Badan Pemeriksaan Keuangan. ”Jadi jejak rekaman rekanan bisa disempaikan oleh PPK. Misalnya dalam tahapan pekerjaan mereka tidak selesai lalu bermasalah dan putus kontrak ini, juga bisa direkomendasikan,” pungkasnya. (ikh/ onk)m
PAKET YANG SUDAH DILELANG ULP KEPSUL Bagian Umum : Belanja Makan Minum PUPRKP : Perencanaan Jalan Perencanaan Jembatan
SELEKSI Lusa Pengumuman Hasil Tes Kesehatan SANANA Seleksi calon Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) tersisa terus berjalan. Peserta seleksi sudah melakukan tes kesehatan, di ma na u ntu k Kepulauan Sula (Kepsul) 21 orang, dan MUCHLIS Hafel Ta l i a b u 1 9 orang. Ketua tim seleksi (timsel) Kepsul dan Taliabu Muchlis Hafel mengatakan, rencananya hasil tes kesehatan akan diumumkan Rabu (20/3) lusa. Nanti tersisa 10 nama, yang dikirim ke KPU Pusat yang kemudian akan memilih 5 orang. “Dari 21 orang dan 19 orang ini akan digugurkan sehingga masing-masing daerah tersisa 10 orang,” katanya. Hasilnya akan dikirim ke Jakarta, Kamis (21/3). (ikh/ onk)
MENUJU PEMILU IKRAM SALIM MALUT POST
Perekrutan KPPS Sementara Berjalan DARUBA-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pulau Morotai tengah merekrut 1.484 Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) di lima Kecamatan. “Jumlah tersebut akan tersebar di 212 TPS yang ada di 88 desa,” kata Komisioner KPU Morotai Luth Djaguna. Dia mengatakan, pelaksanaan perekrutan ini sudah berjalan selama sebulan dan progresnya sekitar 80 persen. Menurut Luth, sesuai peraturan PKPU Nomor 2 tahun 2018, batas perekrutan sampai 9 April mendatang. “Masa kerja anggota KPPS hanya sebulan. Perekrutan di masingmasing Kecamatan,” jelasnya. (tr-02/ onk).
SUKU LAUT Salah satu perempuan di Desa Bajo Kepulauan Sula melakukan aktivitas menggunakan sampan. Perahu sampan merupakan moda transportasi utama suku Bajo, yang hidup di atas laut.
Denda Pelanggaran Langsung Disetor SANANA - Mantan Manajer PLN ULP Sanana Yoshi Ayodya Wiwaha membantah telah menyalahgunakan uang denda pelanggaran salah satu pelanggan mereka. Menurutnya, semua pembayaran denda yang diberikan oleh H. Saleh selaku pelanggar, sudah disetorkan langsung Supervisor tim Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik (P2TL) Ferizco Ramadhan. Yodhi bilang masalah tersebut bermula saat petugasnya menemukan ada kejanggalan di kosan milik H. Saleh di Desa Pohea pada 2018 lalu. Dalam target operasi (TO), petugas P2TL menemukan jika H. Saleh tidak pernah membeli pulsa selama 6 bulan padahal listriknya aktif setiap hari. Ternyata sambungan listrik kosan tersebut tidak melalui meteran. ”Setelah dilakukan pengecekan di lapangan ternyata dia (H.Saleh, Red) sambung langsung dari kabel SR tidak lewat instalasi, ada sebagian yang pakai instalasi tapi suntingnya langsung dari kabel SR PLN,” jelas Yodhi. Pihaknya, langsung memanggil H.
Saleh dan menjelaskan perihal tersebut. Sebab, tambah Yodhi, tindakan tersebut masuk dalam kategori pidana karena mencuri listrik sehingga dikenakan denda Rp 25 juta. ”Dan kita sudah langsung diskusikan kepada yang bersangkutan terkait denda yang dikenakan kepada yang bersangkutan,” ujarnya. Yodhi menyatakan, H. Saleh menyanggupi dengan membayar denda Rp 20 juta. Ini sudah menjadi kesepakatan mereka, dan yang bersangkutan menyicilnya selama tiga kali. Terkait penyetoran yang menggunakan nama orang lain, dilakukan karena pembayaran secara cicil sementara sistem tidak membenarkan itu. ”Kita kasih kebijakan Rp 20 juta dengan bayar 3 kali, dan bukti pembayarannya sudah kita serahkan juga kepada yang bersangkutan dan polisi. Untuk nama-nama yang lain itu, karena penyetorannya dilakukan hari sabtu dan minggu. Makanya kita tidak bisa lama-lama pegang uang itu sehingga langsung disetor oleh pak Feri,” pungkasnya. (ikh/onk).
Hari Ini Dua Menteri Tiba di Morotai DARUBA-Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto, hari ini (18/3) dijadwalkan tiba di Morotai. Mereka berada di Morotai selama dua hari. Kedatangan menteri dari Jakarta ini akan disambut Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba dan Bupati Benny Laos di Bandara Pitu Leo Wattimena. Dari bandara mereka menuju ke Kantor Bupati Morotai untuk mencanangkan kegiatan Gerakan Pengembangan Terpadu Kawasan Perbatasan (Gerbangdutas) Kabag Protokoler Setda Pulau Morotai Hi Abdul Karim mengatakan, agenda lainnya adalah penyerahan bantuan mobil operasional pembuatan e-KTP, akte kelahiran, kartu
keluarga dan kantu identitas anak (KIA). Juga penyerahan bantuan mesin pengolahan kopra putih, mobil ambulance, serta penyerahan kartu asuransi kepada nelayan dan penyerahan bantuan renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). “Setelah itu dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti peresmian kantor Camat Morotai Utara dan PuskesmasDesa Tiley,” kata Abd Karim. Dia menambahkan kegiatan lain yang dilakukan Tjahjo dan Wiranto pada malam hari adalah ramah tamah di Resor De’Aloha. “Besoknya (Selasa, red) rombongan kembali ke Jakarta,” jelasnya, seraya berharap kunjungan dua menteri ini berjalan lancar dan aman. (tr-02/onk).
Ekspor Tuna Sumbang PAD Rp 332 Juta DARUBA - Ekspor ikan tuna melalui Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT mendorong peningkatan PAD Pulau Morotai. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Pulau Morotai Suriani Antarani mengatakan, total ekspor mencapai 110,790 ton dan menyumbang PAD senilai Rp 332.370.000. “Tahun ini
baru baru dua kali ekspor dilakukan pada Maret ini,” katanya. dia menuturkan target PAD mereka di 2019 mencapai Rp 2,3 miliar, dan dia berharap targetnya bisa tercapai sebab produksi ikan kian meningkat. “Tahun lalu target kami Rp 1,7 miliar dan berhasil dilampaui,” pungkasnya. (tr02/onk).
MASLAN AJID MALUT POST
EKSPOR: Ikan tuna yang diekspor beberapa waktu lalu.
SENIN, 18 MARET 2019
POLMAS
HARIAN
MALUT POST
7
Art: Resayfa Rumra
Timsel Belum Pastikan Jumlah Peserta Lulus Psikologi TERNATE - Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota KPU Provinsi Maluku Utara (Malut) belum pastikan jumlah peserta yang bakal lulus tes psikologi. Padahal berdasarkan Peraturan KPU batas maksimal yang lulus CAT 30 orang. Hanya fakta terbalik, hasil CAT pertama dan kedua, hanya 15 orang yang memenuhi nilai 60 persen. Ke 15 peserta calon anggota KPU Malut itu, Sabtu (16/3) pekan kemarin, telah mengikuti tes psikologi. Dalam tes tersebut Timsel kerja sama dengan Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Wilayah Malut. Kegiatan yang berlangsung di Hotel Grand Dafam Bela Ternate itu, ada tiga sesi yakni
KETAT: Suasana tes PSikologi Calon anggota KPU Provinsi Maluku Utara di Grand Dafam Sabtu pekan kemarin
PERBAIKAN MOHON maaf atas kesalahan penulisan nama Hotel Grand Dafam Bela menjadi Grand Dafam Hotel, pada edisi sebelumnya. Yang benar adalah, Hotel Grand Dafam Bela Ternate. Terima kasih.
PEMILU 118 Calon Anggota KPU Kabupaten/ Kota Bakal Gigit Jari TERNATE - Dipastikan 118 Calon anggota KPU Kabupaten kota tiga zona dari 10 kabupaten akan gigit jari. Betapa tidak, pada tahap tes kesehatan dan wawancara Tim Seleksi (Timsel) hanya akan mengambil 10 orang per kabupaten kota untuk dikirimkan ke Jakarta. Dengan demikian, hanya 100 peserta yang lulus dari total 218 peserta tiga zona. Untuk tes Kesehatan sudah selesai dan tes wawancara sementara berlangsung di Hotel Grand Dafam Bela, sejak Sabtu (16/3) pakan lalu. Untuk zona satu, Ternate total pesertanya 22 orang, karena itu yang bakal lulus hanya 10 orang 12 gugur, Halsel total peserta 24 orang, 14 orang bakal gugur, Tikep dengan 23 peserta akan dipastikan orang 13 gugur, Halteng total peserta 20 orang, 10 harus digugurkan. Total yang bakal lulus 40 orang dan 49 akan gugur Di zona dua, meliputi Haltim dengan total peserta 23 orang, yang bakal gugur sebanyak 13, Morotai 18 orang, 8 dipastikan gugur, Halut total peserta 24 orang, 14 dipastikan harus tersingkir dan Halbar total 24 orang, 14 akan pulang lebih awal. Total peserta bakal lulus 40 orang dan 49 gugur. Sementara untuk zona tiga yang meliputi Sula-Taliabu yang bakal lulus hanya 20 orang dan 20 lainnya gugur. Di Sula, total peserta 21 orang, 11 peserta harus gigit jari, dan Taliabu dengan total 19 orang, 9 peserta bakal gugur. Anggota Timsel zona tiga, Amin Ata Sahafi dikonfirmasi Malut Post mengatakan, kemungkinan lusa hasil tes kesehatan dan wawancara diumumkan. “Jadwalnya tanggal 20 Maret diumumkan,” katanya, Minggu (17/3). Sementara Sekretaris Timsel zona satu Julfi Jamil dikonfirmasi belum memastikan kapan hasil diumumkan. “Kami sementara lakukan wawancara, “ucapnya. Sementara untuk zona dua, dikonfirmasi, belum direspon. (tr-01/ yun).
tes tertulis, Leadership Group Discussion (LGD) dan wawancara. Sekretaris Timsel, Wahidah Suaib mengatakan, tiga sesi tersebut ada lima poin yang dinilai yakni integritas, kepribadian, sikap kerja, kepemimpinan dan intelegensia. “Jadi lima poin ini ada dalam tiga sesi tes itu,” katanya. Meski begitu, Timsel belum pastikan berapa yang akan lulus tes psikologi. Menurut Wahidah, semua tergantung hasil tes yang nantinya diserahkan tim psikologi. “Tidak ada target. Kita hanya terima hasil dari tim psikologi, “ucapnya. Sekedar diketahui, Hasil tes Psikologi akan diumumkan pada tanggal 20-21 Maret mendatang. (tr-01/yun).
Jalan Rusak di Oba Tidak Kunjung Diperbaiki Konoras Ancam Pidanakan Pemprov Dan Pemkot Tikep Editor : Haiyun Umamit Peliput : Rusdi Abdurahman SOFIFI - Praktisi hukum Muhammad Konoras mengancam akan mempidanakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan (Tikep). Ini lantaran ruas jalan Payahe Nuku, Kota Tidore Kepulauan rusak parah sudah bertahun-tahun, tapi tidak diperhatikan. Konoras mengingatkan Pemprov dan Pemkot Tikep segera memperbaiki, jika ada masyarakat yang korban kecelakaan akibat kerusakan jalan tersebut, maka Pemprov dan Pekot Tikep dipidana. Hal ini ditegaskan Muhamad Konoras, kepada Malut Post, Minggu (17/3). Konoras menjelaskan, Kewenan-
gan dan tanggungjawab penyelenggara jalan telah diatur pd pasal 24 ayat (1) UU No 22 Tahun 2009 tentang Lalu lintas dan angkutan jalan. Dimana aturan tersebut mengisyaratkan, penyelenggara jalan wajib segera dan patut untuk memperbaiki jalan yang rusak yang dapat mengakibatkan kecelakaan lalu lintas. Pada Pasal 273 ayat (1) dijelaskan, setiap penyelenggara jalan yang tidak dengan segera dan patut memperbaiki jalan yang rusak dan mengakibatkan kecelakaan lalu lintas, maka dipidana selama 6 bulan penjara dan denda sebesar Rp 12.000.000. “Dan seterusnya jika kecelakaan itu mengakibatkan luka berat dan meninggal dunia maka hukuman nya pun semakin berat begitu
juga denda s/d. Rp 120.000.000,” terangnya. Konoras mengatakan, terlepas dari apakah rusak jalan tersebut menjadi tanggungjawab pemerintah Provinsi atau pemkot Tikep, faktanya ada beberapa ruas jalan di Kecamatan Oba Selatan yang berada dalam wilayah Tikep mengalami rusak parah yang tidak kunjung diperbaiki. Kerusakan parah ini kata dia, terlihat dari Desa Tora sampai dengan Desa Nuku Oba Selatan. Selain itu juga terdapat di jalan trans Koli kecamatan Oba Tengah. “Harusnya Pemprov dan Tikep berkoordinasi untuk menangani masalah ini, karena ini menjadi kebutuhan masyarakat dan sangat diharapkan masyarakat setempat untuk kepentingan sosial, ekonomi,” terangnya. Konoras juga meminta agar masyarakat membuat laporan pidana atau tuntutan perdata terhadap Pemprov dan Pemkot Tikep, karena
Syahrir Ibnu Pimpin DMI Malut
PELANTIKAN: Suasana pelantikan Pengurus DMI Malut oleh Ketua DMI Pusat Nat Fredy Kurniawan, di Aula Kantor Wali Kota Ternate
TERNATE- Syahrir Ibnu dilantik sebagai Ketua Pengurus Wilayah Dosen Muslim Indonesia (DMI) Maluku Utara periode 2018-2023. Pelantikan Syahrir dilaksanakan di Aula Kantor Wali Kota Ternate, akhir pekan lalu. Setelah dilantik, Dosen Unkhair ini mengaku akan bekerja sama dengan Pemerintah daerah dan yang pertama adalah dengan Pemerintah Kota Ternate. Karena itu, pada kesempatan itu dia mengungkapkan apresiasinya kepada Wali Kota dan jajarannya. ”Spirit kultur intelektual harus kita bangun hari ini dan terima kasih kepada Wali kota Ternate dan sekda atas dukungan penuhnya demi kesuksesan kegiatan ini,” katanya. Pelantikan Syahrir yang dilakukan langsung Ketua Umum DMI, Nat Fredy Kurniawan itu, dirangkai dengan seminar nasional dengan tema Islam, Sains dan Teknologi, yang diisi oleh Ketua DMI dengan materinya tentang keamanan pangan untuk muslim di wilayah perbatasan dan pulau: Masalah dan Solusi. Pemateri kedua Wali Kota Burhan Abdurahman tentang pembahasan Ternate Agamis: Upaya membumikan Al-Quran di Maluku Utara. Sementara itu, Wakil Wali Kota Abdullah Tahir berharap organisasi yang beru dibentuk di Malut ini bisa menjadi partner Pemkot untuk sharing informasi serta pemecahan berbagai persoalan yang dihadapi pemerintah. “Untuk membangun Kota Ternate yang lebih maju dan berkembang serta untuk memajukan perguruan tinggi untuk bisa bersaing dengan perguruan tinggi lainnya di negeri ini,”pungkasnya. (mg-04/nty/pn)
MUHAMMAD Konoras
menjadi kewajiban mereka. “Pemkot dan Pemprov jangan hanya memperhatikan elektabilitas kekuasaannya, tetapi lebih penting adalah memperhatikan kesejahteraan masyarakat dengan segera memperbaiki jalan yang rusak,” tukasnya. (udy/yun)
Angkutan Laut Perintis Pangkalan Ternate Dimulai SOFIFI - Angkutan laut perintis Pangkalan Ternate tahun 2019 tahap III resmi dimulai. Ini ditandai Dengan Berlayarnya KM. Liberty I dan KM. Mitra Siontapina, pada hari sabtu akhir pekan, dengan rute melayani wilayah pesisir Halmahera. Pangkalan Ternate Mengelola dua rute Perintis laut yaitu Rute R-64 dan R-65. PT. Aksar Saputra Lines cabang Ternate menjadi operator untuk rute R-64 sedangkan PT. Selvi Trans Indo menjalankan Rute R-65. Kedua rute tersebut melintasi daerah yang dikategorikan tertinggal, dan terpencil atau daerah yang tidak dilayari kapal komersial. Kapal tersebut akan mengangkut penumpang dan barang dari Halmahera ke Ternate dan sebaliknya. Kepala Kantor KSOP Kelas II Ternate Taher Laitupa, mengatakan Penyelenggaraan Angkutan Laut Perintis ini bertujuan memberikan pelayanan mobilitas orang dan pemenuhan akan bahan pokok di daerah terpencil, sehingga terbangun konektivitas antar wilayah serta mendorong pertumbuhan ekonomi. “Kita berharap dengan hadirnya dua kapal ini dapat membuka terisolasinya daerah kategori 3T, serta dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat. Sehingga kebutuhan akan transportasi dan percepatan ekonomi dapat terwujud,” tukasnya. (udy/yun/pn)
8
HARIAN
SAMBUNGAN ETALASE
MALUT POST
...EKSKAVATOR Samb Hal. 1 ratusan masyarakat yang telah menunggu ini langsung mengaraknya menuju Tomalou yang jaraknya 15,3 kilometer. Rasa bahagia bercampur haru menyambut alat yang didatangkan dari Bitung, Sulawesi Utara itu. M. Sahid Hamid, Ketua Pengadaan Ekskavator mengatakan sudah bertahun-tahun warga Kelurahan Tomalou punya keinginan dan cita-cita mendatangkan ekskavator. Tujuannya, mengubah wajah Tomalou ke depan serta membangkitkan semangat dan kejayaan masyarakat Tomalou dari masa lalu. Dengan adanya ekskavator ini, dipastikan terjadinya perubahan infrastruktur tanpa bergantung dari pemerintah. ”Masyarakat sudah bisa mandiri sendiri. Kami selama beberapa tahun kemarin telah membuktikan budaya gotong royong dengan membangun jalan raya belakang Kelurahan Tomalou sepanjang 2 kilometer dengan biaya sewa alat sebesar Rp 500 juta,” katanya. Besarnya biaya sewa alat itu membuat masyarakat kemudian tergerak
...TIDORE Samb Hal. 1
Dukungan ini ditegaskan Mantri Koordinator Bidang Kemaritiman (Menkomaritim), Luhut Binsar Panjaitan, pada momen rapat terbatas dengan Gubernur dan Bupati/Walikota, Sabtu (16/3). Rapat yang dipimpin langsung Gubernur Gani Kasuba ini, selain dihadiri para kepala daerah, juga pimpinan SKPD di internal Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Forkopimda Malut. Luhut mengatakan, Seil Tidore menjadi penting buat Indonesia, karena akan mendatangkan banyak orang dan menguntungkan dari sisi pengembangan pariwisata. “Karena itu kami akan suport sepenuhnya, yang penting anda (pemerintah daerah red), menyampaikan data selengkap mungkin,” katanya. Sebagai tindak lanjut, Luhut mengatakan dalam waktu dekat pihaknya memfasilitasi untuk dilakukan rapat di Jakarta, bersama dengan Kementerian terkait, untuk pembahas kelanjutannya. “Momen 500 tahun perjalanan Ferdinan Magellan pada tahun 2021 ini menjadi momen yang penting. Karena itu, dalam waktu dua tahun kedepan ini masalah teknis sudah harus dipikirkan dan dilaksanakan. Saya minta Kegiatan ini benarbenar diseriusi, sehingga berjalan sebagaimana diharapkan,” pintanya, sembari berharap di selang waktu dua tahun menjelang momen sail ini, ada banyak perubahan yang dilakukan, terutama dari sektor wisata dan juga pengembangan industri yang maju. Lebih jauh, Luhut juga mengaku, Pihaknya juga telah menyetujui rencana pembangunan bandara Tikep di wilayah Oba, dengan sarat lahan bandara disediakan Pemkot dan tidak bermasalah. Selain itu, pada kesempatan tersebut dia juga menyinggung masalah kopra yang menjadi masalah publik akibat harganya yang anjlok. Luhut berjanji akan segera membuat Ad sense (jejaring pembelian), sehingga hasil kelapa tidak hanya menjadi kopra, tapi juga ada produk turunan. Namun itu, masih akan dibi-
SENIN, 18 MARET 2019
memiliki alat sendiri. Di samping itu, kelurahan ini memiliki program pembangunan yang cukup banyak. “Misalnya warga ingin membuka jalan baru di bagian belakang serta jalan lingkar Tomalou sepanjang 9 kilometer. Lalu ada program penimbunan pantai sepanjang 2 kilometer yang ke depannya dirancang untuk menjadi tempat wisata bahari Tomalou dan pembangunan lapangan sepak bola yang mulai dirancang,” terang Sahid. Pembelian ekskavator sendiri menggunakan anggaran yang bersumber dari patungan masyarakat Tomalou. Butuh waktu setidaknya dua tahun untuk mengumpulkan dana. Harga alat ini juga tak murah, yakni Rp 1,7 miliar. “Ada juga bantuan dari pihak-pihak lain,” tambah Sahid. Datangnya ekskavator ini diharapkan membuat masyarakat Tomalou makin mandiri. Tak lagi bergantung pada pemerintah. “Selanjutnya (ekskavator) akan diserahkan ke masyarakat untuk dikelola melalui CV Tomalou Mandiri. Ke depan juga pengembangan penduduk tidak lagi ke kiri dan kanan, maka dengan alat ini agar membuka per-
carakan secara teknis dengan pemda. Sementara Gubernur Ghani Kasuba menegaskan, sail Tidore merupakan event yang sangat penting bagi Malut dan Indonesia. Sebab pada sail ini, mengangkat sebuah peristiwa sejarah besar, dimana perjalanan pelayaran seorang tokoh selain mengincar rempah di Malut, juga menyimpulkan bahwa Bumi ini bulat bukan datar sebagaimana simpulan gereja sebelumnya. Dan peristiwa itu terjadi di kepulauan Malut tepatnya di Tidore. Momen ini lanjut dia, akan mendatangkan rombongan dari Spanyol, Protugal dan beberapa negara. Karena itu, dia berharap momen ini tidak hanya menjadi tugas Pemerintah daerah, namun juga pemerintah pusat. Sebab mempertaruhkan nama baik bangsa dan Negara. Sementara Walikota Tidore Kepulauan Cpt. Ali Ibrahim saat dipersilahkan menyampaikan persiapan pertemuan ke 10 Global Networks Magellan City 2019 yang nantinya akan dilaksanakan di Tidore pada bulan Juli tanggal 15 sampai 17. Kegiatan ini akan hadiri oleh 25 kota dunia dan 20 negara yang terdiri dari anggota-anggota Magellans. “Kami kemarin melakukan pertemuan yang ke 9 di Spanyol tentang kegiatan Sail Tidore,” katanya. Menurutnya, pertemuan jaringan Kota Magellans ini, pertemuan yang pertama kali di Philippine dan terakhir di Spanyol, kota Sevilla yang ke sembilan. Adapun pertemuan yang ke 10 nanti di Tidore. Untuk kepentingan Maluku Utara dan Kota Tidore lanjutnya, ia mengharapkan dukungan dari Pemda Provinsi Maluku Utara secara khusus untuk kepentingan Kota Tidore Kepulauan sebagai tuan rumah. “pertemuan ke 10 mempromosikan potensi yang dimiliki oleh Indonesia sebagai negara maritim, terjalinnya peningkatan hubungan kerja sama strategis antara Indonesia dan negara anggota jaringan Global Networks Magellhaens dalam bidang perdagangan, pariwisata dan investasi,” paparnya.(udy/yun/adv)
mukiman baru yang lebih luas ke belakang,” tuturnya. Abdullah Dahlan, Ketua Pemuda Tomalou membenarkan ide pembelian ekskavator berangkat dari pembangunan jalan belakang kelurahan. Pada masa itu, pembangunan infrastruktur di kelurahan tersebut tidak dibantu pemerintah. Selaku pemuda, bersama sebagian masyarakat diusulkanlah pembelian alat berat. Usulan itu sempat ditentang sebagian masyarakat. Bagi sebagian warga, ide tersebut dianggap tak masuk akal dan tidak akan terwujud. “Saya dan Sahid kemudian meyakinkan masyarakat dengan konsep dan konsolidasi dengan semua tokoh masyarakat Tomalou baik yang ada di Tomalou maupun yang berada di Ternate. Dan alhamdulillah mereka pun menyetujuinya,” kata Aloed, sapaan akrab Abdullah. Kelompok pemuda dan tokoh masyarakat lalu bergerak mengumpulkan dana sesuai ide yang dicetuskan. Sumbangan warga tidak dipatok besarannya. Waktunya pun bebas. Kapan saja warga bisa menyumbang jika memang ada kelebihan rezeki. “Tapi ada masyarakat yang bahkan menyumbang berkali-
...TEMBAKI Samb Hal. 1
Akibatnya, dua kakak beradik terkena luka tembak dan harus mendapatkan penanganan intensif. Empat oknum personel tersebut adalah Brigpol WS alias Wid, Brigpol AB alias Al, Briptu FH alias Ami, dan Bharatu MS alias Udi. Keempatnya merupakan personel Brimob Polda Malut yang tengah melakukan pengamanan objek vital (Pam Obvit) di PT MSP. Joesnan Lessy, salah satu saksi mata mengungkapkan, kejadian tersebut bermula dari adanya pesta ronggeng yang digelar salah satu warga Kawasi Jumat (15/3) malam pukul 21.00 WIT. Di tengah acara, sekira pukul 2 dini hari, Sabtu (16/3), terjadi perselisihan antar sekelompok pemuda. Mereka sudah di bawah pengaruh minuman keras (miras). Namun aksi perkelahian tersebut berhasil diredam. Tak berselang lama, karena mengetahui ada kericuhan, empat oknum anggota Brimob berseragam dan bersenjata lengkap mendatangi lokasi pesta. Mereka lalu lanjut menuju rumah keluarga Lessy. Jarak rumah milik keluarga Lessy dengan lokasi pesta hanya 100 meter. “Saat mereka datang itu saya dan orang rumah lain ada di depan rumah, termasuk mama dan papa. Saya baru selesai makan dan kami duduk di depan rumah karena mati lampu,” ungkap Joesnan yang ditemui Malut Post di RSUD Labuha, Sabtu. Melihat Joesnan dan keluarganya bergerombol di depan rumah, empat polisi menyambangi rumah itu. Keempatnya lalu terlibat perbincangan dengan Joesnan. Namun entah mengapa, salah satu polisi lalu mencekik leher Joesnan. “Terus yang satu tendang dada saya sampai saya sulit bernapas. Saya tidak tahu nama yang cekik dan tendang karena saat itu gelap mati lampu,” terangnya. Joesnan mengatakan ia tak sempat memberikan perlawanan. Namun anggota keluarga lain yang melihatnya diserang langsung ikut berdiri. “Saat itulah mereka lalu mengokang senjata,” tutur anak keempat dari tujuh bersaudara itu. Melihat senjata para aparat sudah dikokang, Joesnan dan keluarganya ketakutan dan mundur. Namun bukannya menurunkan senjata yang dibawa, keempat polisi justru membuang tembakan secara brutal ke arah keluarga Lessy. “Kami sekeluarga yang ada di depan rumah sekitar sembilan orang. Mereka langsung menengadahkan senjata ke arah kami dan main tembak. Tidak ada tembakan peringatan apaapa. Kami pun berhamburan, tapi kakak dan adik saya terkena tembakan,” cerita Joesnan. Dua orang yang terkena tembakan adalah dua saudara perempuan Joesnan, yaitu Mince Lessy (28), sang kakak, dan
...MOROTAI Samb Hal. 1
Kalimantan Utara pada 2015, di Kalabahi, Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 2016. Pada 2017 di Natuna, Kepulauan Riau dan tahun lalu di Merauke, Papua. Dia menjelaskan, kegiatan tahunan ini untuk mendorong percepatan pembangunan perbatasan negara secara komprehensif, terpadu serta terintegrasi melalui kegiatan lintas Kementerian atau Lembaga di kawasan perbatasan. “Tema kegiatan Gerbangdutas Tahun 2019 ini adalah ‘Sinergi Pusat-Daerah Untuk Mewujudkan Perbatasan Negara Sebagai Beranda Depan NKRI’,” kata Suhajar, Minggu (17/3), sebagaimana dilansir dari Merdeka.com. Suhajar menerangkan, kegiatan Gerbangdutas ini juga sebagai tanda dimulainya pelaksanaan program dan kegiatan yang diarahkan untuk pembangunan di perbatasan negara dalam tahun anggaran 2019 serta sebagai kegiatan peresmian hasil kegiatan tahun anggaran 2018 di Kabupaten Pulau Morotai. Pemilihan Kabupaten Pulau Morotai sebagai tempat kegiatan Gerbangdutas dilatarbelakangi peluang besar pembangunan, khususnya di sektor kelautan dan pariwisata. Adapun rangkaian pencanangan Gerbangdutas meliputi pencanangan program dan kegiatan Kementerian atau Lembaga Tahun Anggaran 2019 di perbatasan negara, termasuk Kegiatan pembangunan di Kabupaten Pulau Morotai, peresmian hasil kegiatan Kement-
kali dalam sebulan,” cetusnya. Singkat cerita, memasuki dua tahun waktu urunan, uang pun terkumpul. Ekskavator langsung dipesan. “Awalnya mau beli yang bekas, namun saya tidak mau dan harus beli yang baru,” ujar Aloed yang juga Komisioner Komisi Pemilihan Umum Kota Tikep ini. Lantaran ide membeli alat berat salah satu penggagasnya adalah kaum pemuda, Aloed memastikan ia dan rekan-rekannya akan mendukung aktivitas operasional ekskavator tersebut. Dia juga berharap pengelolaan alat tersebut dilakukan secara proporsional dan tidak menimbulkan konflik di masyarakat. “Dan yang terpenting adalah pengelolaannya transparan. Pemuda juga tetap mendukung secara moril,” ucapnya. Dia menambahkan, masyarakat di Tomalou memiliki dia keunggulan. Pertama dari sisi ekonomi, kedua dari sisi sosial. Ekonomi, kata dia, masyarakat Tomalou memiliki banyak harta. Sehingga ketika masyarakat meminta sumbangan berapa pun biasanya akan dikasih. “Sementara sosial artinya semangat sosial itu tinggi, gotong royong. Dengan pembelian
Melman Nan Lessy (19), si bungsu dalam keluarga. Mince yang merupakan karyawan PT MSP itu diduga terkena peluru tajam tepat di dengkul kaki kirinya. Dengkulnya pun berlubang ditembus peluru. Sementara Melman mengalami luka serius di kedua kakinya akibat serpihan peluru yang ditembakkan. Melman yang duduk di bangku kelas 3 SMA Tunas Muda Kawasi dan saat ini tengah mengikuti ujian akhir terancam gagal melanjutkan ujiannya. “Ada lima kali tembakan. Di antara mereka (oknum polisi, Red) ada yang sudah mabuk. Jadi setelah menembak, mereka biasa saja, seperti tidak terjadi apa-apa. Justru kami yang langsung melarikan kakak dan adik saya di Puskesmas setempat, hingga akhirnya dibawa ke RSUD Labuha tadi pagi (Sabtu, Red),” cerita Joesnan. Kedua korban didampingi Joesnan dan sejumlah warga Kawasi tiba di RSUD Labuha sekitar pukul 12.30 WIT. Mereka harus menyeberang dari Pulau Obi ke Pulau Bacan menggunakan speedboat. Kejadian itu tak hanya membuat dua saudaranya terluka, juga menimbulkan trauma pada Joesnan sekeluarga. Karena itu, dia mendesak Kapolda Malut menyelesaikan kasus tersebut dengan adil. “Harus adil, makanya kami minta agar keempat oknum ini dipecat dari polisi,” tegasnya. Kapolda Brigjen (Pol) Suroto dan Komandan Satuan Brimob Polda Malut Kombes (Pol) Budi Satrijo saat dikonfirmasi masih memilih tutup mulut. Keduanya meminta menunggu keterangan resmi kepolisian dalam konferensi pers yang rencananya digelar hari ini. Ke Komnas HAM Sementara itu, Kapolres Halsel AKBP Agung Setyo yang menjenguk korban penembakan mengungkapkan kekesalannya terhadap keempat oknum anggota Brimob tersebut. Dia juga menyatakan permohonan maaf kepada pihak keluarga korban dan masyarakat Obi. “Yang terpenting adalah penanggulangan pengobatan korban dulu. Intinya, kami dari Polres maupun Polda bertanggungjawab penuh dari segi biaya pengobatan,” tuturnya. Kapolres sendiri telah menerjunkan sejumlah anggota untuk mencari tahu kronologis kejadian dan pemicu penembakan. Sebab, lanjut dia, pesta ronggeng yang digelar tidak mengantongi izin kepolisian. “Informasi yang saya dapat, pesta ronggeng yang diselenggarakan belum ada pemberitahuan ke pihak Polsek,” akunya. Dia meyakini, miras menjadi pemicu insiden tersebut. Pihaknya pun berencana melakukan operas miras dalam waktu dekat. “Jadi bhabinkantibmas, babinsa dan kepala desa memiliki peran penting dalam menyikapi kondisi wilayah di sana,” ujarnya. Agung juga meminta pihak keluarga
erian/Lembaga tahun anggaran 2018 di Kabupaten Pulau Morotai, peninjauan hasil pembangunan, yaitu reservoir dan rumah khusus prajurit perbatasan Lanal Morotai. Kemudian penyerahan secara simbolis alat pengolah kopra, ambulans, Kartu Asuransi Nelayan, dan bantuan renovasi rumah tidak layak huni (RTLH), pelayanan administrasi kependudukan seperti, KTP-el, Kartu Keluarga, akta kelahiran yang selanjutnya akan diserahkan kepada masyarakat serta penandatanganan Prasasti Kantor Camat Morotai Utara dan puskesmas perawatan Tiley oleh Menko Polhukam Wiranto. Kegiatan yang akan digelar hari ini dibuka oleh Menko Polhukam Wiranto selaku Ketua Pengarah BNPP dan akan dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo selaku Kepala BNPP, Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba, Bupati Kepulauan Morotai Benny Laos dan tokoh masyarakat serta forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda). Investor Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, Maluku Utara akan menjadi kawasan yang ramai. Hal ini sejalan dengan rencana kegiatan Sail Tidore serta berproduksinya kawasan industri di Weda Bay. “Tidore akan kedatangan banyak tamu. Maluku Utara akan menjadi tujuan wisata dan industri maju. Pada tahun 2021, saat berlangsungnya Sail Tidore, Weda Bay akan berproduksi. Nickel, stainless steel, lithium, carbon steel. Politeknik yang berkualitas
alat ini kami berharap Tomalou tidak bergantung lagi pada pemerintah, segala sesuatu bisa diselesaikan masyarakat sndiri. Jujur saja, Tomalou sejak awal pembangunan sampai sekarang dibangun secara swadaya, tidak ada campur tangan dari pemerintah. Dengan alat ini juga akan menambah kemandirian masyarakat,” ungkapnya. Sementara H. Umar Ismail, salah satu tokoh Tidore mengapresiasi upaya yang dilakukan masyarakat Tomalou dalam hal pengadaan ekskavator. Dia juga mengaku salut dengan kebersamaan masyarakat Tomalou yang luar biasa. “Saya berharap kelurahan lain yang ada di Tikep lebih mempertajam kebersamaan agar memiliki alat seperti yang dimiliki Tomalou. Dengan begitu, segala aktivitas yang berhubungan dengan pembangunan di kelurahan maupun di desa tetangga bisa dibiayai dari masyarakat itu sendiri,” paparnya. Umar berharap masyarakat Tomalou dapat memanfaatkan alat tersebut dengan baik. ”Sehingga ini menjadikan masyarakat mandiri dan lebih berkembang ke depannya,” tandasnya.(tr-03/kai)
korban dan warga setempat menyerahkan sepenuhnya pengusutan kejadian tersebut ke kepolisian. “Siapa pun pelakunya, baik dari oknum kepolisian, akan kita proses secara hukum,” sambungnya. Menanggapi informasi tentang salah satu oknum Brimob yang berada dalam kondisi mabuk saat penembakan, Kapolres mengaku belum mendapat laporan rinci. “Laporan detail ke saya belum ada, dan menyangkut dengan prosedur penembakan juga akan kita lihat apakah sudah sesuai dengan protap atau tidak. Nanti kita lihat melalui pemeriksaan,” imbuhnya. Pada kesempatan yang sama, anggota DPRD Halsel Nicolas Kurama yang juga menjenguk korban meminta persoalan yang terjadi segera ditindaklanjuti Kapolda Malut. “Kami mengutuk keras aksi dan tindakan dari oknum Brimob. Apalagi berdasarkan informasi warga, bahwa dari mereka ada yang diduga mabuk,” ungkap perwakilan daerah pemilihan Pulau Obi ini. Jika usai pemeriksaan nanti sanksi yang diberikan kepada oknum polisi dinilai tidak sepadan, Nicolas menegaskan bakal membawa persoalan ini ke Komnas HAM, KontraS dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia. “Aksi penembakan ini sudah jelas di luar protap dan SOP. Selain itu, penembakan ini juga telah melanggar HAM. Tugas polisi adalah mengamankan dan mengayomi, bukan menembak secara membabi buta,” tegas politikus Partai NasDem ini. Nicolas berharap sebagai pimpinan Kapolda Malut bisa bersikap tegas. “Saya sudah berkoordinasi dengan pihak keluarga, tuntutan mereka hanya satu yakni keempat oknum Brimob itu dipecat,” tandasnya. Aksi penembakan brutal itu juga memantik reaksi beragam pihak. Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia (PERMAHI) Manado pun ikut angkat bicara. Ketua DPC Agianto SC Dawowo yang juga putra Obi mengatakan pihaknya sangat menyayangkan insiden tersebut. Polisi disebutnya menggunakan kapasitasnya seperti kaum ekstremis yang dengan mudahnya menggunakan senjata di luar ketentuan perundang-undangan. “Kami juga mengutuk keras tindakan semena-mena dari oknum kepolisian yang kemudian telah mencederai citra penegakan hukum di Indonesia,” katanya melalui rilis yang disampaikan ke Malut Post. PERMAHI Manado juga mendesak pemecatan terhadap oknum Brimob yang melakukan penembakan. Juga tindak lanjut kasus tersebut sesuai prosedur hukum yang berlaku. “Kami juga meminta adanya ganti rugi kepada pihak korban dengan membiayai seluruh proses rehabilitasi dan proses pengobatan sampai pada pemulihan korban,” pungkas Agianto.(aji/cr-04/kai)
sudah ada,” kata Luhut saat berkunjung ke Ternate dalam keterangan tertulis, Minggu (17/3). “Halmahera Tengah akan menjadi model bagi tempat-tempat lain. Karamba ikan bahkan lapangan terbang baru di pulau Halmahera, banyak yang bisa dikerjakan kalau semuanya disinergikan,” sambungnya. Untuk mendukung hal tersebut, Luhut mengatakan, pemerintah akan membangun bandara di Kepulauan Tidore. Luhut menuturkan, bandara tersebut akan bisa digunakan untuk pesawat ukuran besar. “Rencana pembangunan lapangan terbang sudah disetujui, mungkin akan bangun sampai 3.000 meter dengan begitu bisa didarati pesawat yang besarnya sampai 7.300 Ini bisa dikerjakan apabila tanahnya sudah beres,” katanya. Luhut juga mengatakan, pemerintah akan membantu daerah dalam hal pembangunan sumber daya manusia. Ia meminta kepada para walikota dan bupati untuk menyerahkan nama siswa yang menonjol sehingga bisa mendapatkan sekolah atau beasiswa. Selain itu, dia bilang, saat ini banyak investor yang tertarik untuk mengembangkan potensi di Maluku Utara. “Beberapa investor sudah datang kepada kami mereka tertarik untuk membantu kita mengembangkan potensi alam yang sustainable. Kami sekarang sedang melakukan pemetaan kira-kira selain kopra, apa saja yang bisa dikembangkan dengan sustainable, mungkin keramba ikan atau komoditas lain yang bisa memberi nilai tambah untuk daerah ini,” ujarnya seperti dilansir dari Detik.com. (mrd/dtc/kai)
HUKUM & KRIMINAL
HARIAN
MALUT POST
SENIN, 18 MARET 2019
9
Fokus Pencegahan dan Pemberantasan BNNP Luncurkan Program Penanganan Narkoba Editor : Irman Saleh Peliput : Hasbi Konoras
TERNATE - Dalam rangka memerangi dan mencegah penggunaan narkoba serta obat- obatan terlarang, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Malut luncurkan sejumlah program di tahun 2019. Program tersebut diantaranya seperti pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan serta peredaran gelap narkotika, prekursor narkotika (P4GN) hingga asistensi penguatan pembangunan berwawasan anti narkoba (Bang Wawan) yang mampu menjangkau beberapa daerah pelosok di wilayah Provinsi Malut. “Upaya itu terus dimaksimalkan dengan sejumlah program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2019 melalui tiga bidang yakni bidang pencegahan dan pemberdayaan masyarakat (P2M), dan
bidang rehabilitasi dan bidang pemberantasan,” ujar Brigjen (Pol) Benny Gunawan, pekan kemarin. Untuk program P2M Kata Beny, adalah menyamakan persepsi, pengetahuan tentang P4GN melalui rapat sinergitas dan rapat kerja dengan instansi pendidikan dan masyarakat. Selain itu, penguatan pelaksanaan advokasi P4GN seperti di Kota Tidore Kepulauan, Kabupaten Halmahera Utara, Kabupaten Pulau Morotai, serta melakukan koordinasi pelaksanaan advokasi program Bang Wawan ke Kabupaten Kepulauan Sula dan Kabupaten Halmahera Timur. “Pelaksanaan diseminasi informasi P4GN melalui tatap muka kepada keluarga, pelajar. pekerja dan masyarakat, serta melalui media online, luar ruang/ baliho, elektronik maupun media cetak,” katanya. Ia juga menuturkan, Di tahun 2019, BNN Maluku Utara juga meningkatkan kapasitas penggiat Anti Narkoba baik di lingkungan pemerintah, swasta, pendidikan maupun dilingkungan masyarakat. Ia menjelaskan, bidang Rehabilitasi akan melaksanakan tugas memulihkan penyalahgunaan Narkoba. Selain itu, penguatan mutu layanan seha pelatihan petugas rehabilitasi instansi pemerintah lingkup BNN Kabupaten/
Kota serta sosialisasi rehabilitasi hingga ke komponen masyarakat. “Seperti layanan rehabilitasi rawat jalan, rehabilitasi sosial dan medis juga dapat diakses melalui RSUD, Puskesmas yang telah bekerja sama dengan BNN Maluku Utara. Pasien penyalahguna Narkoba juga dapat mengakses kegiatan rawat jalan melalui kegiatan pengembangan diri dan dukungan sosial serta program rawat lanjut yakni afier care, family support, pemantauan dan pendampingan pasca rehabilitasi di klinik pratama BNN Provinsi Maluku Utara,” ungkap Benny. Untuk bidang Pemberantasan, sambung Benny, upaya pengungkapan kasus Narkotika, baik terhadap pecandu dan pengedar Narkoba juga tetap dilaksanakan BNN Malut dengan melaksanakan penyelidikan dan penyidikan serta pemetaan jaringan wilayah rawan peredaran gelap Narkoba. “Secara internal, BNN Provinsi Malut tetap menjaga keseimbangan organisasi melalui penerapan nilai-nilai organisasi, budaya kerja BNN kepada seluruh pegawainya dengan slogan, ‘BNN RI yang berarti Berani, Nasionalisme, Netral, responsif dan lnovatif, berdasarkan surat edaran Kepala BNN RI nomor 19 tahun 2019,” tegas Benny. Jenderal bintang satu itu menam-
PROGRAM: Brigjen (Pol) Benny Gunawan (kedua kiri) memberikan keterangan pers terkait program BNNP Malut
bahkan, program unggulan lainnya yang akan dilaksanakan oleh bidang P2M adalah Kamis Kololi (kamis keliling). Program ini sebagai bentuk kegiatan inovatif sosialisasi atau penyuluhan guna merespon keinginan tanpa menggunakan anggaran DIPA BNNP. “BNN Maluku Utara akan kota Ternate dalam upaya menyebarkan informasi P4GN yang sasarannya di lingkungan pendidikan, instansi pemerintah dan komponen masyarakat seperti PKK hingga Posyandu,” cetus-
nya. “Kami juga akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah Provinsi Maluku Utara maupun pemerintah daerah kabupaten/kota dalam pelaksanaan Inpres Nomor 6 Tahun 2018 tentang rencana aksi nasional P4GN tahun 2018-2019, serta Permendagri Nomor 12 Tahun 2019 tentang fasilitasi pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba dan prekursor narkoba serta desa/kelurahan bersih narkoba (Bersinar),” tandasnya.(cr-04/lex)
SEMENTARA ITU Muhammad Konoras Ingatkan Djafar Ismail TERNATE - Langkah Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum Malut, Djafar Ismail yang melaporkan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Malut ke Ombudsman RI dan meminta perlindungan hukum ke Presiden terkait kasus dugaan korupsi proyek jalan Sayoang-Yaba tahun 2015 dinilai menjadi bumerang bagi Djafar. Hal ini diutarakan oleh praktisi hukum Muhammad Konoras. Kepada Malut Post kemarin (17/3), Konoras mengatakan langkah tersebut memang menjadi hak setiap orang namun langkah Djafar Ismail melalui penasihat hukumnya itu akan menjadi boomerang atau merugikan dirinya sendiri. Pasalnya, bahwa dalam sistem yang dianut KUHAP khusus terkait dengan tindakan hukum penyelidikan dan penyidikan tidak dikenal adanya nebis in idem, kecuali putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap terhadap objek dan subjek hukum yang sama. Konoras menjelaskan, penghentian penyelidikan dan atau penghentian penyidikan tidak serta-merta menjadi penghalang bagi penyidik kejaksaan untuk membuka atau menyidik ulang kasus-kasus yang sudah dihentikan penyidikannya. Sebab jika ada indikasi atau adanya petunjuk atau bukti baru dalam kasus yang telah disidik dan dihentikan penyidikannya, masih tetap dapat disidik kembali oleh penyidik. “Begitu juga hasil temuan BPK yang menyimpulkan bahwa tidak ada kerugian negara, tidak berarti penyidik sudah tidak bisa lagi menyidik kasus tersebut, jika penyidik masih ragu dengan hasil audit BPK maka penyidik bisa mengenyampingkan hasil audit BPK tersebut dan dapat melakukan analisa sendiri untuk kemudian meminta audit kembali,” katanya. Namun demikian, lanjut Konoras, baik oknum penyidik maupun oknum BPK kadang bermain main dengan hasil yang diperoleh baik dari hasil penyelidikan dan penyidikan itu sendiri maupun hasil audit BPK dimaksud sehingga ada kasus yang diajukan sampai proses di Pengadilan dan ada kasus yang hanya sampai di tingkat penyidik saja dengan cara memainkan hasil audit BPK. “Oleh karena itu saya sarankan kepada Kadis PU untuk mengikuti saja proses hukum yang berlaku , toh kalau anda tidak bersalah maka sudah pasti akan tidak dilanjutkan penyelidikan atau penyidikannya,” ujar Konoras. Ketua Peradi Malut itu juga berharap ke Kejati agar profesional dan proporsional dalam melakukan penyelidikan dan penyidikan dalam kasus korupsi sehingga kepastian hukum benar-benar bisa terwujud dengan baik, jangan sampai orang diproses secara berulang-ulang dengan sangkaan delik yang sama yang pernah dihentikan penyelidikan atau penyidikannya. “Patut diketahui bahwa baik Presiden maupun Ombudsman tidak punya kewenangan untuk mencampuri soal teknis penegakan hukum, itu kewenangan penuh kejaksaan, jadi apa yang dilakukan oleh Kejati itu adalah sah dan harus dihormati,” pungkasnya. (cr-04/lex)
KEGIATAN: Kolonel (Inf) Endro Santoto memberikan hadiah kepada pemenang Body Contest
Sambut HUT, Korem Sejumlah Kegiatan TERNATE - Kegiatan lomba Body Contest dalam rangka HUT Korem 152 Babullah ke-16 sukses digelar. Gelaran Body Contest itu digelar
di lantai satu Jatiland Mall Ternate, kemarin (17/3). Kegiatan tersebut, melombakan tiga kategori antara lain Super Beginner Muscle, Middle
Umar Bopeng Ajukan Permohonan Eksekusi TERNATE - Umar B o p e n g a k h i r n ya angkat bicara mengenai sengketa rumah dan bangunan yang beralamat di jalan Hasan Esa, Kelurahan Takoma Ternate yang dipermasalahkan oleh Sucipto Sibit. Melalui kuasa hukumnya, Fahruddin Maloko mengatakan, rumah dan bangunan yang beralamat di Jalan Hasan Esa Kelurahan Takoma adalah rumah dari keluarga Umar Bopeng yang mana berdasarkan keputusan Mahkamah Agung Republik Indonesia
nomor Reg. No.3812 K/Pdt/1989. Fahr uddin me n u t u rk a n , d a l a m p e r k a ra t e r s e b u t pada tingkat pertama Pengadilan, Umar Bopeng dan Aisun Bopeng selaku penggugat sementara Idrus Bopeng. Badan Pertanahan dan Atjie alias Sucipto Sibit sebagai tergugat. Pada tingkat kedua Pengadilan Tinggi, Umar Bopeng dan Aisun Bopeng menjadi Pembanding sementara Sucipto Sibit menjadi pihak terbanding. Pada tingkat terakhir MA, Idrus Bopeng, BPN
dan Atjie alias Sucipto Sibit selaku pemohon Kasasi, sementara Umar Bopeng dan Idrus Bopeng menjadi termohon Kasasi. Fahruddin menjelaskan, isi putusan pada tingkat Peradilan pertama hingga Mahkamah Agung RI tersebut diantaranya, bahwa perkara in casu pada tingkat pertama (42/Pdt.G/1985/PN-Tte, tanggal 20 Juni 1987) oleh Pengadilan Negeri Ternate telah diputus, yang mana amarnya putusan tersebut berbunyi mengadili yaitu dalam Eksepsi Menolak Eksepsi Tergugat II. Dalam pokok perkara, menolak gugatan para penggugat untuk seluruhnya. Menghukum penggugat untuk membayar biaya perkara. Bahwa kemudian pada upaya tingkat Banding Pengadilan Tinggi Maluku (50/Pdt/1988/PT. Mal, tanggal 17 April 1989) pada tanggal 17 April 1989, memutuskan yang amarnya berbunyi mengadili yaitu menerima permohonan banding dari pembanding/penggugat. Membatalkan putusan Pengadilan Negeri Ternate Nomor: 42/Pdt.G/1985/PN-Tte, tanggal 20 Juni 1987 yang d i m o h o n k a n Ba n d i n g tersebut, dan mengadili sendiri. Mengabulkan gugatan penggugat untuk sebagian. Menyatakan menurut hukum bahwa para penggugat dan tergugat I adalah ahli waris dari almarhum Muhammad Bopeng. Menyatakan batal jual beli antara tergugat I kepada Tergugat II atas tanah dan rumah sengketa. Menghukum tergugat II dan sekalian orang yang
Muscle dan Pro Muscle yang diikuti oleh 158 peserta baik yang berasal dari Komunitas Gym Ternate hingga luar daerah. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Maluku Utara KH. Abdul Ghani Kasuba. Kapolda Malut Brigjen Pol Suroto. Ketua DPRD Provinsi Malut Alien Mus, Kabinda Malut Brigjen TNI Gatot Eko Puruhito, Danrem 131 Santiago Brigjen TNI Joseph Robert
berada di atas tanah dan rumah sengketa untuk keluar. Menyatakan sertifikat hak milik Nonomor 4 tahun 1982, surat ukur nomor 193/SU tidak mempunyai kekuatan hukum; Menghukum para Tergugat untuk membayar biaya perkara ini di tingkat banding sebesar Rp. 5.000,Fahruddin menambahkan, bahwa kemudian pada tingkat Kasasi Mahkamah Agung Republik Indonesia pada tanggal 30 November 1989, melalui putusannya Reg. No.3812 K/ Pdt/1989, memutus yang amarnya berbunyi mengadili yaitu menyatakan, bahwa permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi I. Idrus Bopeng, II, Gubernur kepala daerah provinsi Maluku cq Bupati Kepala Daerah Kabupaten Maluku Utara cq Kepala Kantor Agraria Kabupaten Maluku Utara, III. Atjie alias Sucipto Sibit tersebut tidak dapat diterima. Bahwa dengan demikian, menurut Fahruddin, secara hukum, rumah dan tanah yang berada di Jalan Hasan Esa Kelurahan Takoma adalah rumah dan tanah milik Keluarga Umar Bopeng. Bahwa dengan jelasnya pada putusan Pengadilan Tinggi Maluku dengan Nomor : 50/Pdt/1988/ PT. Mal, tanggal 17 April 1989, telah menyatakan sertifikat hak milik nomor 4 tahun 1982 serta surat ukur no. 193/SU, tidak mempunyai kekuatan hukum. “Saat ini kami sedang mengajukan permohonan eksekusi di Pengadilan Negeri Ternate, dimana dalam proses aanmaning harapannya pihak-pihak sebagai Termohon eksekusi tidak lagi melakukan tindakan-tindakan yang nyata merugikan klien kami,” pungkasnya.(cr-04/lex)
Giri, Danrem 152 Babullah Kolonel Inf Endro Satoto. Forkopimda Malut, Wali Kota Ternate, H. Burhan Abdurahman, Forkopimda Kota Ternate, para Dandim/Kabalak jajaran Korem 152 Babullah, serta tamu undangan VIP lainnya. Dalam kegiatan tersebut menghadirkan tiga orang juri antara lain Iwan Samurai (Atlet Nasional Binaraga), Irwan Alwi (PB PABBSI) dan Fahri Z (Mantan Ketua PB PABBSI). ketiga juri tersebut sangat memiliki kredibilitas dan jam terbang yang tinggi dalam ajang Body Contest maupun Binaraga. Kegiatan sendiri dimulai dengan babak penyisihan di setiap kategori sehingga dipilih finalis-finalis yang akan bertanding pada babak final yang digelar malam hari. Pada babak final yang dimulai dari pukul 20.00 WIT tersebut mendapat antusiasme dari masyarakat ditandai dengan membludaknya penonton bahkan hingga ke lantai II Mall terbesar di Ternate tersebut. Di hadapan para juri dan penonton para atlet menampilkan keindahan lekukan otot hasil latihan keras selama bertahun-tahun. Kegiatan berlangsung hingga pukul 23.00 WIT diakhiri dengan pengumuman juara serta penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba. (cr-04/lex)
Polisi Minta Video Penembakan tidak Disebarluaskan TERNATE - Kepolisian Resort Polres Ternate menggelar pertemuan bersama tokoh agama dalam menanggapi aksi teror yang terjadi di Selandia Baru, pekan kemarin. Pertemuan yang dilangsungkan di ruang TMC Polres itu dipimpin oleh Wakapolres Ternate, Kompol Jufri Dukomalamo dan dihadiri oleh tokoh agama diantaranya Kemenag Ternate, Wakil Ketua MUI Ternate, FKUB, Ansor, KNPI Malut dan Kasat Intelkam Polres Ternate, Sabtu (16/3). Wakapolres Ternate, Kompol, Jufri Dukomalamo mengatakan pertemuan tersebut dalam rangka upaya menyikapi aksi teror di Selandia Baru agar dapat mencegah bahaya-bahaya teror atau tindakan balasan khususnya di Kota Ternate. Menurutnya, dalam pembahasan tersebut bertujuan agar bisa meredam jangan sampai kejadian yang terjadi di Selandia Baru akan disikapi oleh warga masyarakat Maluku Utara dengan tindakan yang sama. “Maka para tokoh-tokoh bisa melakukan himbauan kepada masyarakat dan menyatakan ketuk keras terhadap kejadian di Selandia Baru,” katanya. Ia juga menekankan agar video aksi teror penembakan tersebut tidak lagi di sebar luaskan karena telah ada larangan dari Menkominfo RI. Bahkan, larangan tersebut juga telah dilakukan Polres Ternate melalui media sosial agar video tersebut tidak disebarluaskan. Menurutnya, menyebarluaskan video tersebut akan dapat memicu ketegangan umat agama muslim yang lain. “Dan untuk videonya sudah tidak bisa dibuka karena sudah di blokir oleh Facebook sesuai edaran Menkominfo dengan konten itu dengan tujuan agar masyarakat tidak terprovokasi,” pungkasnya. (cr-04/lex)
LOKAL SPORT
10
SENIN, 18 MARET 2019
Old Star Masih Ada Deprov Tekuk Jarod TERNATE – Jarod FC seperti dikutuk di friendly game. Bagaimana tidak, lima laga yang dimainkan hanya satu kemenangan yang diraih. Tiga laga harus dilewati dengan kekalahan dan satu laga lainnya berakhir imbang. Kekalahan Jarod FC kembali dirasakan, Sabtu malam akhir pekan kemarin. Kali ini, giliran Deprov FC yang menjadi aktor. Ya, bermain di Stadion Gelora nate, Sabtu (16/3) Kie Raha TerJador kembali malam, takluk atas Deprov dengan skor telak 3-0. Deprov mang datang m e gan misi denb e s a r. Tampil dengan motivasi tinggi uai moto yang sesmereka
usung, yakni “Jangankan rumput di lapangan, Ombak Sofifi pun kami terjang”. Dengan motivasi tersebut, Deprov tampil agresif. Sejak pertandingan dihelat, Jarod sebenarnya datang dengan ambisi yang cukup tinggi yakni memperpanjang trend kemenangan yang pernah diraih. Ya, sebelumnya Jarod Jaro mengalahkan Unkhair FC dengan sko skor ketat 3-2. Kemenangan perdana yang d diraih itu menjadi motivasi untuk menggulung menggulu Deprov FC. Sayangnya, ambisi tersebut tterbaik, Jarod justru dicukur den- gan tiga gol tanpa balas. Seja Sejak kick off, Jarod tamil cukup domin dominan. Beberapa serangan agresi agresif coba dibangun namun, perta pertahanan Deprov yang cukup tangguh membuat Jarod tid tidak bisa berdaya. Kedua tim saling jual beli serangan di paruh pertama. Hingga tur turun minum, tidak ada gol yan yang tercipta. Di babak kedua, D Deprov yang datang dengan m misi meraih kemenangan la langsung mengambil inisiatif se serangan. Merotasi sejumlah pema main, Deprov tampil sangat agresif di babak baba kedua. Gelandang yang namanya meleg melegenda, Safrudin Rasyid juga dimasukkan untuk unt mengatur skema menyerang. Hasilnya, Hasilnya Baca: DEPROV... Hal 11
RAHMI Husen
Tambahan 1 Poin, Buka Asa Menuju 16 Besar TERNATE – Dua laga sudah mereka lakoni, belum tersentuh kekalahan. Ya, itulah hasil yang diraih Persiter Old Star di turnamen Sango Cup VII 2019. Di laga kedua grup B kemarin, Minggu (17/3) Old Star berhasil meraih tambahan satu poin. Itu setelah mereka bermain imbang tanpa gol melawan Annaser. Old Star memang bukan tim unggulan di turnamen tahunan yang dihelat pemuda kelurahan Sango ini. Tim ini memang tampil di Sango Cup tidak punya ekspektasi tinggi, apalagi untuk meraih juara. Tetapi, kehadiran Old Star sedikit memberi warna dan membuat atmosfer pertandingan cukup menghibur. Ya, para pemain yang menghuni skuad Old Star adalah eks pemain era 90-an. Mereka pernah bersinar di zaman merak. Pemain-pemain macam Qwetly Alweni, Safri Muin, Bahrudin Bora dan sederet mantan-mantan pemain Persiter. Dengan usia yang sudah tidak mudah lagi, bukan berarti skil dan kemampuan mengolah si kulit bundar sudah habis. Ya, mereka memang belum habis. Buktinya, dua laga di babak penyisihan grup yang mereka mainkan, mereka belum tersentuh kekalahan. Bertemu Anaser kemarin, Old Star memang tampil cukup kompak. Jika dihitung-hitung secara statistik tim, Anaser bukan lawan yang sepadan untuk Old Star. Track record Anaser cukup mentereng di turnamen lokal di Maluku Utara, terutama Kota Ternate. Baca: OLD STAR... Hal 11
Indra Sjafri Optimistis Tatap Kualifikasi
SANGO CUP
KLASEMEN SEMENTARA GRUP A TIM PLAYER HUNTER TUNAS HARAPAN KARASA KOA OLYMPIC FC
M 2 2 2 1
M 1 1 0 0
S 1 0 2 1
K 0 1 0 1
P 4 3 2 1
GRUP B TIM PS ANASER OLD STAR PERSITER LAS GALAXI D2 BINTANG UTARA
M 2 2 2 2
M 1 1 1 0
S 1 1 0 0
K 0 0 1 1
P 4 4 3 0
GRUP C TIM BELBEN CITY AL-HILAL R99 PERSJAM
M 2 2 1 1
M 2 0 0 0
S 0 1 1 0
K 0 2 0 1
P 6 1 1 0
GRUP D TIM G TOMAGOBA PASADENA FC SULAMADAHA FC TAFTER FC
M 1 1 1 1
M 1 1 0 0
S 0 0 0 0
K 0 0 1 1
P 3 3 0 0
GRUP E TIM PERSIBU GAMCIM FC KALUMATA PRIMAVERA AL-FATAR
M 1 1 1 1
M 1 1 0 0
S 0 0 0 0
K 0 0 1 1
P 3 3 0 0
GRUP F TIM MAYOMA FC RIDHO PRATAMA CORDOBA ASICS FC
M 1 1 1 1
M 1 1 0 0
S 0 0 0 0
K 0 0 1 1
P 3 3 0 0
JADWAL Senin (18/3) Persjam v R99 (Lapangan Sango, pukul 15.00 WIT) G Tomagoba v Pasadena FC (Lapangan Sango, pukul 16.15 WIT)
DUEL: Kapten tim Old Star, Safri Muin berusaha merebut bola dari kaki pemain Anaser, Sebastian Veron
GIANYAR - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri tetap optimistis menatap Kualifikasi. Kendati demikian, semua lawan tetap diwaspadai. Dia menginstruksikan anak didiknya untuk all out sejak pertandingan pertama. Thailand yang akan menjadi lawan pertama Garuda Muda dalam pertandingan yang berlangsung di My Dinh Stadium pada 22 Maret. Usai Thailand, Vietnam dan Brunei Darussalam yang berturut-turut dilawan. Indra Sjafri bilang bahwa semua lawan di Grup K akan diwaspadai demi meraih hasil maksimal. “(Waspada semua) iya dong,” kata Indra Sjafri singkat. “Nggak (cuma mewaspadai Vietnam) Thailand, Brunei, semua,” ujar eks pelatih Bali United itu. Indra Sjafri mempunyai keyakinan tinggi Marinus Wanewar dkk untuk mengalahkan Thailand dan Vietnam. Dia merujuk hasil kemenangan di Piala AFF lalu. “Kami kemarin kan menang, apa yang salah,” kata Indra Sjafri. Thailand sudah lolos otomatis sebagai tuan rumah Piala Asia U-23 2020. Jadi, perebutan tiket ke Piala Asia tahun depan cuma antara Vietnam, Indonesia, dan Brunei. Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Bali United 3-0 pada laga uji coba. Ezra Walian turut bikin satu gol di laga persiapan menuju kualifikasi Piala Asia U-23 ini. Bertanding di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (17/3), Timnas U-23 langsung menekan Bali United, yang turun dengan pemain lapis kedua. Baru sembilan menit laga berjalan, Gian Zola membawa timnas memimpin. Berawal dari sepak pojok, Gian Zola mendapat bola liar di dalam kotak penalti. Dengan sekali gerakan memutar, ia melepaskan sepakan yang membuat bola masuk ke gawang Bali United tanpa bisa diprediksi kiper Bali United, Samuel Reimas. Di sisa waktu babak pertama, Timnas U-23 punya beberapa peluang di antaranya lewat Saddil Ramdani dan Osvaldo Haay, namun gagal dikonversi menjadi gol. Adapun tuan rumah juga sempat menebar ancaman lewat Gusti Sandria, namun bola belum menemui sasaran. Hingga jeda, keunggulan 1-0 Timnas U-23 atas Bali
United tetap bertahan. Pada babak kedua, pelatih Indra Sjafri b a r u m e m a s u kkan Egy Maulana Vikri dan Ezra Wa l i a n . Ma suknya kedua pemain y a n g berkar ier di l u a r negeri itu menambah sedikit d a y a gedor. Hasilnya, dua gol tambahan pun tercipta. Pertama lewat k a k i Witan Sulaeman, kemudian Ezra Walian y a n g m e m p e rbesar keunggulan Timnas. Gol kedua Timnas U-23 dilesakkan Witan pada menit ke-55. Mendapat umpan Egy, Witan tanpa kesusahan menceploskan bola ke gawang Bali United. Skor menjadi 2-0. Kemudian pada menit ke-68, Ezra Walian ikutan mencetak gol untuk Timnas U-23. Berawal dari penetrasi yang coba dilakukan Saddil, bola liar mengarah ke arah Ezra. Pemain naturalisasi itu lantas menggiringnya ke kotak penalti, dan menaklukkan Reimas dengan sepakan kaki kanan. Tak lama berselang, Egy juga mengancam gawang Reimas. Lewat pergerakannya, sepakan kaki kiri pemain Lechia Gdansk itu masih bisa digagalkan kiper Bali United. Di sisa waktu pertandingan, tidak ada gol tambahan tercipta. Kemenangan 3-0 Timnas U-23 atas Bali United bertahan hingga laga bubar. Hasil ini lebih baik dari uji coba sebelumnya, di mana Timnas U-22 ditahan Semen Padang 2-2. Selanjutnya, Timnas U-23 tinggal menatap kualifikasi Piala Asia U-23 yang akan berlansung sejak 22-26 maret EZRA Walian 2019. (dtc/yun)
8 TIM YANG LOLOS KE PEREMAPATFINAL PIALA PRESIDEN 2019: JUARA GRUP Persebaya Surabaya Bhayangkara FC Kalteng Putra Persija Jakarta Persela Lamongan PERINGKAT DUA TERBAIK IK TIRA-Persikabo Madura United Arema FC
8 Klub Lolos Perempatfinal Piala Presiden JAKARTA - Fa s e Grup Piala Presiden 2019 baru saja tuntas digelar, Sabtu (16/2). Delapan tim telah dipastikan melaju ke babak perempatfinal. Grup A menyumbang d u a w a k i l m e nu ju perempat final, yakni Persebaya Surabaya ditemani TIRA-Persikabo. Persebaya lolos sebagai juara grup dan IVAN Kolev TIRA-Persikabo merebut peringkat dua terbaik. Persebaya dan TIRAPersikabo sebetulnya sama-sama mengoleksi tujuh poin, Baca: LOLOS... Hal 11
SENIN, 18 MARET 2019
...OLD STAR Samb Hal. 10 Prestasi terbaru adalah, Anaser saat ini berstatus sebagai finalis sekaligus runner up Piala Walikota Ternate, 2018. Selain itu, Anaser dihuni pemain-pemain muda yang memiliki kemampuan di segala hal. Old Star bahkan kalah dari segi fisik, teknik dan kecepatan. Tapi pemain yang menghuni Old Star ini rata-rata adalah ahli taktik dan strategi dalam urusan permainan si kulit bundar ini. Ya, mereka adalah pelatih yang berlisensi dan punya prestasi membawa tim menjuarai berbagai turnamen. Karena itu, Old Star tampil dengan seni memainkan permainan bola dan memaksa lawan harus mengikuti gaya permainan mereka. Apalagi, di lini tengah Old Star dikendalikan oleh Safri Muin. Pria yang bekerja sehari-hari sebagai Kasi intelijen pada Kejaksaan Tidore Kepulauan ini membuat lini tengah Old Star cukup hidup. Di laga perdana melawan Bintang Utara, Safri Muin dan kawan-kawan berhasil meraih tiga poin penuh dengan
...DEPROV Samb Hal. 10 serangan Deprov berbuah manis di 10 menit pertama babak kedua. Ya, gol pembuka kemenangan Deprov dilesakan oleh striker haus gol, Rahmi Husen. Penyerang berpaspor Jarod ini tak segan-segan membobol gawang tim yang pernah dibelanya di berbagai laga. Ya, duet Bang Nait dengan Aka di lini depan membuat daya gedor Deprov cukup mematikan. Bang Nait yang menerima umpan terobosan dari Aka langsung mengonversi menjadi gol. Kerja sama yang sempurna telah membuka keran gol Deprov di menit ke-59. Jarod yang sudah tertinggal berusaha menyamakan kedudukan. Ya, Jarod
..LOLOS Samb Hal. 10 namun Bajul Ijo di posisi yang lebih baik setelah unggul produktivitas gol. Bhayangkara FC menjadi satu-satunya wakil dari Grup B. The Guardians mengumpulkan poin sempurna dari tiga laga. Keperkasaan skuad Alfredo Vera memakan korban dengan tersingkirnya Bali United, yang gagal mengunci status runner-up terbaik. Ti m p r o m o s i , K a l t e n g P u t r a mendapatkan tiket ke delapan besar dari Grup C. Mereka lolos sebagai juara grup dengan enam poin setelah unggul selisih gol dari Persipura Jayapura dan PSIS Semarang. Dua tim bertabur bintang, Pesija Jakarta dan Madura United melaju mulus ke perempat final. Keduanya mengakhiri Grup D dengan tujuh poin. Namun Macan Kemayoran berhak menjadi pemuncak klasemen karena unggul selisih gol. Sementara Sapeh Kerab ke perempatfinal sebagai runnerup terbaik. Dua tim Jawa Timur, Persela Lamongan dan Arema Malang lolos ke perempatfinal dari Grup E. Persela tampil mengejutkan dengan menjadi juara Grup. Singo Edan menyusul Joko Tingkir ke delapan besar dengan status peringkat kedua terbaik. Sementara itu, Persija Jakarta sudah lolos ke perempatfinal Piala Presiden 2019. Mereka pun menegaskan siap melawan siapapun, baik itu tim kecil maupun tim besar. Persija memastikan lolos dengan status juara Grup D, mengungguli Madura United, PSS Sleman, dan Borneo FC. Pada laga penentuan, Macan Kemayoran menang 2-0 atas PSS Sleman. Pelatih Persija, Ivan Kolev, menyebut anak asuhnya lebih percaya diri menatap laga 8 besar. Siapapun lawannya
SAMBUNGAN menang 3-2. Kemudian di laga kedua kemarin, skuad yang dihuni mantanmantan pemain Persiter ini kembali menambah satu poin dengan mengimbangi Annaser 0-0. Dengan mengantongi poin 4, Old Star memiliki peluang untuk menjadi kontestan di babak 16 besar. Saat ini, tim yang dikapteni Safri Muin ini masih menyisahkan satu laga lagi, yaitu melawan Las Galaxi D2. Peluang Old Star sangat terbut lebar. Memang masih banyak syarat yang harus terpenuhi untuk melangkah ke babak 16 besar. Di Grup B, Bintang Utara dipastikan tidak bisa lolos ke babak berikut. Sejauh ini, mereka belum mendapat sebiji poin pun. Dua laga yang dimainkan, dua kekalahan pula yang mereka raih. Kemudian, Las Galaxi D2 saat ini menduduki posisi ketiga di bawa Old Star dengan mengantongi poin 3. Las Galaxi D2 untuk sementara mendapat 3 poin, hasil dari menang lawan turn rumah Bintang Utara dan kalah atas Anaser. Sementara di posisi puncak ada Anaser yang mengantongi poin sama dengan Old Star. Di laga terakhir, Old Star cukup bermain imbang lawan Las Galaxi D2, maka suda bisa mendapat tike 16 besar. (yun) memang harus dituntut untuk menang, guna memperpanjang rekor kemenangan yang sudah mereka mulai. Namun, terlalu asih menyerang, Jarod justru kembali kebobolan. Kali ini giliran Aka yang merepotkan pertahanan Jarod di menit ke-70. Menerima umpan dari sisi kiri oleh Ipi, bola crossing tersebut langsung dijemput dan menyarangkan ke gawang Jarod. Skor berubah menjadi 2-0. Tidak berhenti di situ, Deprov terus membangun serangan meski sudah unggul dua gol. Hingga di penghujung waktu normal, Iskandar Idrus yang dimasukkan mengganti Aka di lini depan juga ikut menyumbangkan sebiji gol. Gol Iskandar Idrus tersebut sekaligus menutup keran gol kemenangan Deprov FC menjadi 3-0. (yun) nanti, Kolev yakin anak asuhnya siap menampilkan permainan maksimal “Kita siap main game berikutnya. Lawan siapa tidak tahu, tapi siapapun lawannya, tim bagus karena bisa lanjut ke babak 8 besar,” ujar Kolev. Mental Ismed Sofyan dkk terbukti tangguh di tengah jadwal padat. Sebab di sela penyisihan grup, Persija juga harus melakoni laga Piala AFC ke Myanmar melawan Shan United 12 Maret lalu dan menang dengan skor 3-1. “10 hari main 4 game, mungkin itu tidak pernah terjadi, bahkan itu di Inggris. Tapi penampilan pemain kita luar biasa, terjadi karena latihan, kerja serius, setiap hari naik kondisi skillnya, kita sudah lihat itu,” imbuhnya. Madura United Punya PR Finishing Menuju Perempatfinal Piala Presiden Sementara itu, Madura United (MU) yang juga lolos, masih mempunyai pekerjaan rumah penyelesaian akhir. Pelatih MU, Dejan Antonic, memberikan pekerjaan rumah bagi anak asuhnya jika melihat evaluasi di tiga pertandingan penyisihan grup. “Di sini, dua tiga pertandingan dievaluasi. Ini pre-season, saya bilang tidak ada satu tim siap,” kata Dejan Antonic. “Pertandingan lawan PSS, Persija, banyak peluang kita bikin. Kita cuma kalah 2 gol (lawan Persija), cukup oke untuk defender. Ke depan kita harus fokus disiplin dan gol lebih cepat,” jelasnya. Meski demikian, Dejan tetap mengapresiasi perjuangan Aleksandar Rakic dkk sehingga bisa melangkahkan kaki di perempatfinal. “Selamat untuk pemain saya, selamat untuk Madura,” pungkasnya. Madura lolos ke perempatfinal sebagai runner up terbaik. Di tabel klasemen Grup D, Madura memiliki 7 poin sama dengan juara grup Persija. Namun Madura kalah produktivitas gol. (dtc/yun)
ANDREA Dovizioso
Duel Sengit dengan Marquez di Qatar Bukan Jaminan ANDREA Dovizioso bersaing ketat dengan Marc Marquez di MotoGP Qatar. Dovi menegaskan itu tak otomatis mencerminkan jalannya persaingan gelar musim ini. Dovizioso memenangi seri pembuka MotoGP 2019 di Losail, Qatar dengan selisih tipis atas Marquez. Rider Mission Winnow Ducati itu finis hanya 0.023 detik di depan Marquez. Persaingan ketat itu dianggap sebagai pertanda bahwa musim ini persaingan gelar akan jadi milik Marquez dan Dovizioso lagi. Keduanya sudah sejak 2018 lalu berduel untuk titel juara dunia, dengan Marquez sejauh ini selalu menang. Tapi Dovizioso percaya balapan pertama ini tak bisa dijadikan patokan. Sebab lintasan Losail punya
karakter yang menguntungkan Ducati. “Utamanya karena Qatar adalah trek yang sangat spesial. Saya rasa kita harus menunggu setidaknya sampai Le Mans, karena ada dua sikuit spesial lainnya (Argentina dan Austin),” ujarnya dilansir motosport-total. “Artinya, kalau Anda menjalani akhir pekan yang buruk, Anda bisa kehilangan banyak poin. Jadi kami harus tetap fokus dan bekerja, kami punya point-point yang bagus, tapi motor kami tetap yang paling lambat dalam hal kecepatan menikung. Berkat akselerasi yang bagus dan tenaga di lintasan lurus, kami bisa membuat perbedaan ketika trek dan bannya mendukung kami. Tapi kami masih kekurangan sesuatu untuk 19 balapan,” tandasnya. (dtc/yun)
...DI’S WAY Samb Hal. 1 Yang selalu saya ingat gangsternya. Puisinya. Karya Sitor Situmorang itu. Dan Maradona pernah lama merumput di sana.Nama Di Maio kini jadi buah bibir di Eropa. Ada yang menganggapnya pahlawan muda. Yang bisa mengakhiri gonjang-ganjing politik Italia. Ada juga yang menganggapnya batu sandungan. Yang selalu mengganjal proyek kereta api antar negara. Yakni dari kota Turino di Italia ke kota Lyon di Perancis. Yang harus menembus pegunungan Alphen. Yang bisa membuat perjalanan darat menjadi singkat. Dari enam jam ke dua jam. Turino adalah kota industri utama di Italia utara. Yang juga ‘ibu kota’ sepakbola masa kini. Dengan klubnya Juventus. Yang baru saja bikin gempar dunia: memboyong Cristiano Ronaldo. Dari Real Madrid ke Juventus. Dan bikin tiga gol saat melawan Atletico Madrid dua hari lalu. Juventus pun lolos dramatis ke babak perempat final Liga Champions. Real Madrid tersungkur di 16 besar. Juga secara dramatik. Kalah di kandang sendiri. Oleh klub yang sudah lama tenggelam di Eropa: Ajax dari Amsterdam. Lyon adalah kota terbesar kedua di Perancis. Yang menganggap jalur kereta api ke Turino sebagai suatu keharusan. Untuk terus menjadikan Lyon kota utama di Perancis Selatan. Anak muda Italia itu keberatan. Di Maio adalah tokoh muda aliran baru. Yang mengutamakan keselamatan lingkungan. Termasuk lingkungan alami pegunungan. Tapi ia juga dikenal kurang mendukung bersatunya Eropa. Yang ia anggap merugikan Italia. Hanya lebih menguntungkan tetangga terdekatnya: Jerman di utaranya dan Perancis di barat dayanya. Terbukti ekonomi Italia kian terseok. Saya suka memperhatikan ekonomi Italia. Sejak sering ke sana dulu. Selalu melakukan perjalanan dari kota ke kota. Ke semua wilayahnya. Di utara maupun di selatannya. Wilayah utara Italia adalah wilayah yang maju. Secara ekonomi dan teknologi. Turino, Milano, Verona, Genoa, Bologna, Florence
...STQ Samb Hal. 1 Kegiatan yang dipusatkan di Desa Bibinoi Kecamatan Bacan Timur Tengah, Jumat (15/3), itu diikuti 30 kecamatan yang ada di Halsel. Bupati Bahrain Kasuba dan Wakil Bupati Iswan Hasjim hadir dalam pembukaan didampingi Ketua Gabungan Organisasi Wanita Yeni Amalia, Sekretaris Daerah Helmi Surya Botutihe, unsur Forkopimda, dan pimpinan SKPD. Dalam sambutannya, Bupati Bahrain mengatakan pelaksanaan STQ tahun ini adalah momentum yang sangat strategis bagi penyelenggaraan pemerintahan serta pembangunan di Kabupaten Halsel. Pasalnya, STQ dilaksanakan saat Pemerintah Kabupaten Halsel sedang melakukan proses secara masif mulai dari desa sampai ke ibu kota kabupaten. “Dengan momentum STQ ini, mari kita satukan komitmen untuk menjaga kedamaian negeri ini, dengan tetap menjaga toleransi antarumat beragama serta menjaga kekeluargaan yang sudah terjalin dalam bingkai yang hakiki,” tuturnya.
...MA’RUF Samb Hal. 1 misalnya angka penurunan stunting yang diklaim Ma’ruf, juga angka penurunan tingkat pengangguran oleh Sandi. Dalam debat semalam, Ma’ruf sempat mengatakan start up alias perusahaan rintisan di Indonesia bisa terus bertumbuh karena didukung oleh pembangunan infrastruktur, baik di darat, laut, hingga langit. Data Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek) mencatat jumlah start up di Indonesia mencapai 956 perusahaan pada 2018. Jumlah tersebut meningkat drastis dari 2017 sebanyak 52 perusahaan. Peningkatan jumlah start up tak lepas dari besarnya aliran modal dari para investor, khususnya kepada start up bervaluasi tinggi, misalnya yang lebih dari US$1 miliar, seperti Bukalapak, Gojek, Tokopedia, dan Traveloka. Di sisi lain, pemerintah memang mempercepat pembangunan infrastruktur pendukung bisnis start up yang bergantung pada teknologi dan internet. Misalnya, membangun jaringan optik fiber untuk mewujudkan internet cepat, yaitu proyek Palapa Ring Barat dan Timur. Lalu, pemerintah juga tengah menyiapkan satelit komunikasi jenis Hight Throughput Satellite (HTS) multifungsi bernama ‘Satelit Satria’ untuk menyediakan jaringan internet merata di seluruh pelosok Indonesia. Sementara Sandiaga menyebut jumlah pengangguran di Indonesia mencapai 7 juta orang dan kualitas penciptaan lapangan kerja belum optimal. Bahkan, katanya, pemerintah mencabut beberapa persyaratan bagi tenaga kerja asing (TKA), sehingga TKA mudah bekerja di Indonesia, misalnya, mengubah syarat kewajiban berbahasa Indonesia. Jumlah pengangguran Indonesia pada Agustus 2018 tercatat sebesar 7.000.691 atau 5,34 persen dari jumlah angkatan kerja. Pemerintah Indonesia sebelumnya telah mencantumkan syarat bagi TKA yang bekerja di Indonesia untuk mampu menguasai bahasa Indonesia dalam Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Permenaker) Nomor 12 Tahun 2013. Namun, Presiden Joko Widodo meminta Menakertrans Hanif Dhakiri untuk menghapus syarat tersebut pada Agustus 2015. Hanif kemudian menerbitkan Permenaker Nomor 16 Tahun 2015 yang mengatur persyaratan TKA yang tak lagi memuat ketentuan yang mewajibkan kemampuan berbahasa Indonesia. Pemberi kerja hanya diwajibkan memberikan pelatihan dan fasilitas pelatihan Bahasa Indonesia kepada TKA. Itu tercantum dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 20 Tahun 2018 tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing. Perpres itu juga tidak mewajibkan keberadaan Rencana Penggunaan TKA (RPTKA) untuk mempekerjakan TKA di posisi direksi atau komisaris.Ma’ruf juga menyebutkan jumlah TKA di Indonesia di bawah 0,01 persen. Angka itu disebutnya paling rendah di dunia. Kemenakertrans mencatat TKA yang bekerja di Indonesia pada 2018 sebesar 95.335 orang. Sementara itu, data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah total tenaga kerja di Indonesia sebesar 124 juta pada Agustus 2018. Walhasil, persentase perbandingan antara jumlah total tenaga kerja di Indonesia dengan TKA di Indonesia pada tahun 2018 sebesar 0,07 persen. Lalu saat menjawab pertanyaan panelis dalam topik kesehatan, Sandiaga menyinggung soal penambahan anggaran dan kesejahteraan ibu di Posyandu karena ia meyakini itu bisa membantu menurunkan tingkat kematian ibu. Sandi mengatakan saat ini tingkat kematian ibu di atas 300. Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas)
11
dan sekitarnya. Penduduk mereka merasa sejajar dengan Jerman. Di banyak hal merasa di atasnya. Misalnya di perbankan. Di keju. Di dunia mode. Salah satu teman terbaik saya adalah orang Milan: Renato Guarino. Begitu sering saya menemuinya di sana. Mengajaknya ke mana-mana. Orang Italia utara ini sering jengkel dengan orang Italia tengah. Yang mereka anggap terlalu politiking. Dengan pusatnya di Roma. Tapi orang utara lebih sebel lagi dengan orang Selatan. Yang mereka anggap pemalas. Hanya menghabiskan subsidi negara. Istilah mereka: Utara menghasilkan uang, tengah membicarakan uang, Selatan menghabiskan uang. Di Maio adalah bintang baru politik Italia. Ia tidak sampai lulus universitas. Kuliahnya pindah-pindah. Semula fakultas teknik. Seperti umumnya anak muda Italia. Yang terobsesi warisan budaya luhur keunggulan teknologi negara itu. Tapi era Di Maio di kampus adalah era bergejolaknya politik. Ia melihat teknologi tidak bisa menyelesaikan keruwetan politik. Yang di Italia memang sangat ruwet. Di Maio pun pindah ke fakultas hukum. Tapi juga tidak selesai. Ia pilih langsung terjun ke dunia aktivis. Umur 24 tahun Di Maio sudah menjadi tokoh mahasiswa. Umur 27 tahun sudah terpilih sebagai anggota DPR. Bahkan jadi wakil ketua DPR. Lewat partai baru. Bukan ia yang mendirikan tapi ialah yang menjadi pemimpinnya: Partai Gerakan Lima Bintang. Memang ada lima tokoh yang menggerakkan partai baru itu. Lalu ikut Pemilu. Tahun lalu. Lima Bintang pun mengejutkan. Berhasil menjadi partai dengan perolehan suara terbesar: 32 persen. Berhasil pula membentuk pemerintahan. Tentu setelah berkoalisi. Dengan partai terbesar di aliran tengah-kanan: Partai Liga Italia. Eropa pun dag-dig-dug. Terutama setelah koalisi ini memilih Paulo Savona sebagai menteri ekonomi. Yang ideologinya: Brexit. Mengikuti Inggris. Keluar dari Uni Eropa. Penunjukan Paulo Savona itu hampir saja
kembali membuyarkan pemerintah. Yang belakangan begitu sering terjadi di Italia. Tekanan pada Savona begitu besar. Terutama dari seluruh Eropa. Lebih terutama dari Jerman dan Perancis. Sampai-sampai perdana menteri baru Giuseppe Conte pilih mundur. Conte adalah orang kampus murni. Guru Besar hukum perdata yang lurus. Yang tidak mau ruwet. Tapi akhirnya terjadi kompromi. Di Maiolah yang jadi wakil perdana menteri. Sekaligus menteri pembangunan ekonomi. Merangkap pula menteri tenaga kerja. Hari-hari ini pun hebohnya kambuh lagi. Menghadapi peristiwa minggu depan: kedatangan Presiden Tiongkok Xi Jinping. Yang membawa misi One Belt One Road-nya. OBOR.Posisi Di Maio begitu jelas: si penyambut OBOR. Ia begitu welcome pada kedatangan Xi Jinping. Setidaknya 20 MoU disiapkan. Untuk dimasukkan dalam OBOR. Salah satunya: pelabuhan Trieste. Yang letaknya di ketiak Teluk Trieste. Di ujung laut Adriatic itu. Dekat Venesia itu. Pelabuhan Genoa juga dimasukkan. Di Pantai barat Italia itu. Yang menghadap ke Monaco itu. Sudah tentu juga MoU bidang keuangan. Jerman langsung menjerit. Perancis histeris. Dua negara ini berusaha keras agar Italia lebih waspada. Sesuai dengan permintaan Amerika.“Kalau Italia sudah jatuh ke tangan Tiongkok Eropa akan jebol.”Begitulah umumnya pendapat para ahli di Eropa. Italia adalah “soko guru” Eropa. Negara itu adalah inisiator dan promotor berdirinya Uni Eropa. Bersama Jerman dan Perancis. Padahal dibentuknya Uni Eropa karena ingin menjadi kekuatan sendiri. Yang seimbang dengan Amerika.Waktu itu sudah disadari. Harus ada kekuatan penyeimbang. Jangan hanya ada Amerika. Harus ada mata uang lain selain US Dolar. Yakni Euro. Tidak disangka akhirnya muncul juga kenyataan baru: ada kekuatan ketiga. Tiongkok itu.Jerman masih terus berusaha menyadarkan Italia. Tapi tidak bisa mencegah kedatangan pembawa OBOR-nya.Minggu depan akan kelihatan hasilnya.(*)
Mantan Ketua DPRD Halsel ini juga meminta para peserta STQ agar dapat bermusabaqah secara sehat, serta selalu utamakan pemahaman dan pengamalan Alquran dalam kehidupan sehari-hari. “Jadi bukan hanya mengejar juara 1, 2 dan 3 dalam STQ ini, tetapi dapat menjadikan Alquran sebagai panglima kehidupan dan kompas penentu arah dalam mengarungi kehidupan duniawi menuju akhirat sebagai pulau tujuan dan impian,” katanya. Dalam kesempatan kemarin, Bahrain juga memberikan apresiasi kepada seluruh panitia penyelenggara STQ dan seluruh lapisan masyarakat di Bacan Timur Tengah. “Kepada seluruh official dan para peserta, saya ucapkan selamat bermusabaqah, semoga hasil dari peserta STQ ini terpilih dan menjadi perwakilan yang terbaik dari Halsel ke tingkat provinsi dan nasional,” ujarnya. Terpisah, Sekkab Helmi Surya Botutihe yang juga bertindak sebagai Ketua Lembaga Pengembangan Alquran Halsel menyampaikan, penyelenggara STQ tahun ini adalah bentuk dari dakwah dan syiar Islam yang bertujuan menyembuhkan kesadaran diri dari
kecemburuan sosial umat muslim. Lanjut Helmi, peserta STQ yang berasal dari 30 kecamatan berjumlah 160 orang. Mereka terdiri dari golongan Tilawah anak sebanyak 39 orang yang terbagi dalam cabang Tilawah putra sebanyak 20 orang dan putri 19 orang. Sedangkan untuk golongan Tilawah dewasa berjumlah 44 orang yang terbagi menjadi Tilawah putra 25 orang dan putri 19 orang. Sementara cabang Hifdzil Quran sebanyak 77 orang. Terdiri dari golongan 1 juz putra 21 orang, 1 juz putri 21 orang, 5 juz putra 13 orang, 5 juz putri 13 orang, 10 juz putra 2 orang, dan putri sebanyak 5 orang. “Semoga semua kafilah dapat mengikuti lomba STQ ini dengan baik, sehingga dapat ikut bertanding tingkat provinsi dan nasional,” tutupnya. Pembukaan STQ yang diselenggarakan di desa kelahiran Bupati Bahrain itu ditandai dengan pemukulan tifa dan penekanan tombol sirene oleh Bupati dan Wakil Bupati didampingi unsur Forkopimda Halsel. Acara juga dirangkai dengan pelantikan Dewan Hakim yang dilantik Wabup Iswan Hasjim. Pelaksanaan STQ sendiri berlangsung selama 5 hari selama 15-20 Maret 2019.(aji/adv/kai)
Kemenkes RI pada 2016 mencatat dari 100 ribu bayi yang lahir hidup, ada 305 orang ibu yang meninggal. Angka itu tak berbeda dengan yang terjadi pada 2015. Sandi juga mengklaim program One Kecamatan One Centre for Entrepreneurship (OK OCE) berhasil menurunkan pengangguran sebanyak 20 ribu orang di 2018. Nyatanya, program OK OCE diluncurkan pada Februari 2018. Pada saat itu, BPS DKI Jakarta mencatat tingkat pengangguran di ibu kota sebesar 5,34 persen. Tingkat pengangguran tersebut menurun dibandingkan Februari 2017 yang mencapai 7,14 persen. Namun, pada Agustus 2018 atau enam bulan berikutnya setelah OK OCE dijalankan, tingkat pengangguran di DKI Jakarta meningkat menjadi 6,24 persen. Ma’ruf, di sisi lain, menyebut pemerintahan Jokowi-JK berhasil menurunkan tingkat stunting anak sebesar 7 persen. Ma’ruf menargetkan dirinya dan Jokowi akan menurunkan tingkat stunting 10 persen hingga 20 persen.Berdasarkan data Kemenkes, pada 2018 angka stunting atau kekerdilan pada bayi di bawah lima tahun akibat gizi buruk mencapai 30,8 persen. Angka ini memang turun jika dibandingkan dari data tahun 2013 yang mencapai 37,2 persen. Namun, dalam empat tahun terakhir angka stunting mengalami kenaikan. pada 2015 angka stunting mencapai 29 persen. Setahun setelahnya, tingkat stunting mencapai 27,5 persen. Pada 2017, angka stunting naik lagi menjadi 29,6 persen. Pada 2018 angkanya menjadi 30,8 persen.
2018 meluncurkan skema asuransi kesehatan yang dinamakan ‘Modicare’.Asuransi ini ia sebut akan melindungi 40 persen dari total 1,25 miliar atau sekitar 500 juta penduduk India. Namun, program ini baru direncanakan mulai berjalan pada awal 2019.
JKN-KIS Selanjutnya, Sandiaga mengungkapkan 61 persen pengangguran berasal dari tingkat pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Mereka masuk SMK ingin bekerja, tetapi justru susah mendapatkan pekerjaan. Data BPS mencatat tingkat pengangguran Indonesia sebanyak 7 juta orang atau 5,34 persen dari total populasi Indonesia. Dari jumlah tersebut, kontribusi pengangguran dari masyarakat dengan jenjang pendidikan SMK mencapai 11,24 persen. Kemudian, tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sebesar 7,95 persen, tingkat pendidikan universitas 5,89 persen, Sekolah Menengah Pertama (SMP) 4,8 persen, dan Sekolah Dasar (SD) 2,43 persen. Kepala BPS Suhariyanto mengatakan tingkat pengangguran tinggi di SMK dan SMA terjadi karena ada penawaran tenaga kerja yang tidak terserap. Ma’ruf sebaliknya menyebut tingkat pengangguran Indonesia saat ini sangat rendah, yakni 5,30 persen atau 5,13 persen, terendah dalam 20 tahun terakhir. Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan kondisi ekonomi Indonesia tumbuh di kisaran 5 persen. Hal itu diikuti dengan penurunan pengangguran hingga mencapai 5,13 persen atau terendah dalam 20 tahun terakhir. Berdasarkan data BPS, tingkat pengangguran terbuka di Indonesia sejak tahun 1999 mengalami tren penurunan. BPS mencatat pada tahun 1999 menunjukkan angka pengangguran di Indonesia mencapai 6,36 persen. Data itu turut menyebut angka pengangguran tertinggi di Indonesia selama 20 tahun terakhir terjadi pada 2005, yakni 11,24 persen.Terkait isu kesehatan, Ma’ruf menyebut program JKN-KIS/ BPJS Kesehatan merupakan asuransi terbesar di dunia yang memiliki 215 juta peserta. Data BPJS Kesehatan 2019 menunjukkan jumlah penduduk Indonesia yang tercatat sebagai peserta mencapai 216,15 juta orang. Sebagai perbandingan, jaminan kesehatan “Obamacare” di Amerika Serikat pada akhir 2017 mencapai 161 juta peserta atau sekitar 50 persen dari total populasi Negeri Paman Sam. Sementara, Pemerintah India di bawah Perdana Menteri Narendra Modi pada September
Riset // sub Sandiaga menyebut saat ini anggaran yang dialokasikan untuk riset dan teknologi hanya 1-2 persen. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2018 sebesar Rp2.220,6 triliun. Menurut Presiden Joko Widodo, total anggaran riset yang dialokasikan pemerintah pada 2018 mencapai Rp 24,9 triliun atau 1,12 persen dari total APBN. Dalam visi misinya, Sandiaga juga menyampaikan masyarakat menginginkan semakin lebarnya lapangan kerja terbuka dan anak muda ingin kemudahan dalam usaha. Data Kementerian Bidang Koordinator Perekonomian mencatat bahwa tingkat kemudahan berusaha (Ease of Doing Business/EoDB) Indonesia menempati posisi 114 pada 2014 di dunia. Lalu, meningkat menjadi 106 pada 2015 dan 91 pada 2016. Pada 2017 naik ke peringkat 72. Namun, pada tahun lalu justru turun satu peringkat ke peringkat 73. Sementara pada 2019 ditargetkan menempati posisi 40 besar. Di tingkat Asia Tenggara, tingkat pengangguran Indonesia menjadi yang paling tinggi di antara negara-negara tetangga. Tercatat, tingkat pengangguran Filipina pada 2018 sebesar 5,2 persen, Malaysia 3,2 persen, Singapura 2,2 persen, Vietnam 2,18 persen, Thailand 0,8 persen, Myanmar 0,8 persen, dan Laos 0,68 persen. Sandiaga juga menyebut akan menghentikan sistem ujian nasional, dan menggantinya dengan sistem penelusuran minat dan bakat. Presiden petahana Jokowi pernah berjanji akan menghapus Ujian Nasional (UN) di tingkat SD dan SMP saat maju di Pilpres 2014. Untuk tingkat SMA, Jokowi menyatakan UN tetap bisa dilaksanakan, namun tidak untuk dijadikan sebagai patokan kelulusan. Seiring perkembangan waktu, Jokowi memutuskan tetap memberlakukan sistem UN dengan beberapa catatan dan perbaikan. Salah satu perbaikan itu adalah UN tidak lagi menjadi syarat mutlak bagi kelulusan para siswa. Selain itu, pemerintah turut memberikan kisi-kisi soal bagi para siswa sebelum melaksanaan UN. Tak hanya itu, pemerintah turut merancang proses UN yang sebelumnya konvensional menjadi berbasis komputer atau computer based test (CBT) pada 2015. Sandiaga menyampaikan masa depan Indonesia akan cerah jika menghadirkan solusi, yakni biaya pendidikan murah, harga bahan pokok terjangkau, serta listrik tak mahal. Saat ini, pemerintah mengalokasikan anggaran pendidikan sekitar 20 persen dari total Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk menjamin akses pendidikan yang terjangkau. Anggaran pendidikan direalisasikan untuk beberapa program, seperti Kartu Indonesia Pintar (KIP), Bantuan Operasional Sekolah (BOS), beasiswa bidik misi, hingga melalui Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Dari sisi harga bahan pokok, pemerintah mengeluarkan program bantuan sosial (bansos) melalui Program Keluarga Harapan (PKH), Beras Sejahtera (Rastra), hingga memastikan terjaganya inflasi atau kenaikan harga bahan makanan. Sementara terkait listrik murah, pemerintah melalui PT PLN (Persero) kembali memberikan insentif bagi tarif listrik yang harus ditanggung pengguna listrik berkapasitas 900 Volt Ampere (VA) per 1 Maret 2019 lalu. Dengan insentif ini, tarif listrik pelanggan golongan 900 VA sebesar Rp 1.300 per kilowatt hour (kWh) dari tarif normal sebesar Rp 1.352 per kWh.(cnn/kai)
SENIN, 18 MARET 2019
MANCA SPORT
12
SPORTAINMENT Hajar dan Ambil Telepon Fans, McGregor Ditangkap Polisi CONOR McGregor ditangkap kepolisian Miami, Amerika Serikat. Petarung UFC itu diketahui menghajar dan mengambil telepon genggam penggemarnya. Dikutip Mirror, McGregor diamankan kepolisian di luar kawasan hotel tepi pantai Miami, Amerika Serikat. Tepatnya, petarung Irlandia Utara itu diamankan dari sebuah kontrakan di MiamiDade County’s Turner Guilford Knight Correctional Center. Seperti dilaporkan juru bicara kepolisian, Mcgregor didakwa dengan perampokan dan kriminal ringan. Juara UFC itu diketahui menghajar dan mengambil telepon seseorang. Pada pukul 5 Senin (11/3) pagi waktu setempat, McGregor disebut menghajar seorang fans karena telah mengambil fotonya. Kejadiannya di luar klub malam Liv, yang berada di Hotel Fontainable. McGregor diketahui membuang telepon genggam yang dipegang sang penggemar, sebelum menginjak penggemarnya. Lalu, McGregor justru mengambil telepon genggam itu, yang diketahui berharga 1.000 dolar atau sekitar Rp 14,2 juta. Kejadian itu terekam dalam kamera CCTV. McGregor tak langsung ditangkap, tapi dipantau dulu sebelum diamankan di kediamannya. Kemudian ia pun dibawa ke penjara MiamiDade pada Senin malamnya. McGregor sendiri sedang berada di Amerika Serikat untuk merayakan ulang tahun ibunya yang ke-60. Akibat kejadian ini, McGregor masih terhindar dari hukuman mendekam di balik jeruji besi. Sebagai gantinya, ia harus menjalani sanksi sosial dengan masyarakat di gereja-gereja Brooklyn dan mengontrol emosinya. Jika dalam percobaannya masih berulah, bukan tak mungkin petarung yang sempat dihajar Floyd Mayweather Jr ini bakal merasakan dinginnya penjara. (dtc/yun)
SELEBRASI: Kun Aguero merayakan gol ke gawang Swensea City dini hari kemarin
Siapa Bisa Hadang Man City? Guardiola: Mental Lebih Penting Ketimbang Gelar SWANSEA - Manchester City kian dekat dengan trofi keduanya di musim ini. The Citizens kini jadi unggulan utama di Piala FA setelah Manchester United tersingkir. City baru saja melaju ke semifinal Piala FA setelah menang dramatis 3-2 menghadapi Swansea City di Liberty Stadium, Sabtu (16/3) malam. Sempat tertinggal 0-2 lewat gol Matt Grimes dan Bersant Celina, City berhasil bangkit pada 21 menit terakhir laga. Satu gol Bernardo Silva, bunuh diri kiper Kristoffer Nordfeldt, dan gol kontroversial Sergio Aguero membuat City memenangi laga. Kemenangan City gagal diikuti Manchester United. Bertanding setelahnya, The Red Devils tumbang 1-2 saat melawat ke Wolverhampton Wanderers. Di Molineux, Minggu (17/3/2019) dinihari WIB, MU cuma bisa membalas satu gol lewat Marcus Rashford setelah tuan rumah lebih dulu unggul melalui aksi Raul Jimenez dan
Diogo Jota. Hasil itu membuat City berpeluang sangat besar untuk menjuarai Piala FA. Skuat besutan Josep Guardiola menjadi satu-satunya klub papan atas Premier League yang tersisa. Adapun tiga klub lain yang akan berpeluang City di perempatfinal adalah Watford, Wolves, dan pemenang laga Millwall vs Brighton and Hove Albion, yang baru akan bermain malam nanti. Pada turnamen tertua di dunia ini, City sudah lama tak merasakan gelar juara. Titel terakhir yang mereka raih adalah pada 2010/2011, dengan mengalahkan Stoke City 1-0 berkat gol tunggal Mario Balotelli. Josep Guardiola menyanjung mental Manchester City yang bisa membalikkan keadaan setelah tertinggal dua gol. Mental, disebut Guardiola, lebih penting ketimbang trofi. Manchester City harus berjuang ekstra keras saat menghadapi Swansea City di perempatfinal Piala FA. Terting-
gal dua gol lebih dulu, The Citizens pada akhirnya menuntaskan laga dengan keunggulan 3-2. Terlepas dari kejadian-kejadian kontroversial sepanjang 90 menit, Guardiola memuji pemainnya. Dia puas atas semangat juang Sergio Aguero dkk, dan puas terhadap keberhasilan City melangkah jauh di semua kompetisi yang diikuti. “Hal paling luar biasa setelah apa yang kami raih musim lalu adalah pada saat ini kami masih berjuang di semua kompetisi,” ucap Josep Guardiola dikutip dari BBC. “Hal terpenting bagi klub - melebihi memenangi trofi - adalah memiliki mental untuk terus berada bertahan sampai akhir dan berjuang untuk meraih titel sampai sejauh ini,” lanjut dia. Kemenangan atas Swansea menjaga peluang City meraih treble winner musim ini. The Citizens masih memuncaki klasemen Liga Inggris, melangkah ke perempatfinal Liga Champions, dan sudah memenangi Piala Liga Inggris. (dtc/yun)
CONOR McGregor
Hanya Zidane yang Bisa Mengerti Isco dan Navas
KEPERCAYAAN: Isco dan Garth Bale dapat kepercayaan lagi, keduanya pun langsung bikin gol
MADRID - Untuk kali pertama dalam beberapa bulan terakhir Isco dipasang sebagai starter, Marcelo kembali ke posisinya, dan Keylor Navas ada di bawah mistar gawang. Perubahan terjadi di Real Madrid, semua karena Zinedine Zidane. Periode kedua Zidane sebagai pelatih Real Madrid diawali dengan kemenangan 2-0 atas Celta Vigo. Bermain di Santiago Bernabeu, Sabtu (16/3) malam, gol Isco dan Gareth Bale di babak kedua memberi poin penuh untuk Los Merengues. Dalam upayanya membangkitkan Madrid dari keterpurukan, Zidane melakukan perubahan besar dalam susunan starting line up Madrid. Beberapa pemain yang tak banyak diberi kesempatan pada era Julen Lopetegui atau Santiago Solari justru diturunkan sejak menit awal. Dari daftar starting XI pertamanya, Zidane memasukkan Marcelo, Bale, dan Isco. Buat Isco, ini adalah kali pertama dia jadi starter sejak Oktober 2018, saat Madrid kalah 1-5 dari Barcelona yang sekaligus merupakan laga terakhir Lopetegui. Gelandang asal Spanyol itu membayar tuntas kepercayaan Zidane dengan gol yang dia buat. Isco jadi starter di 36 pertandingan musim lalu bersama Zidane. Namun di musim ini dia baru dimainkan sejak menit pertama pada 11 pertandingan oleh Solari dan Lopetegui. Buat Marcelo, jadi starter juga merupakan kesempatan langka di musim ini. Laga malam tadi merupakan kali keempat pemain belakang asal Brasil itu turun sejak menit pertama. Marcelo membantah anggapan kemampuannya menurun dengan membuat assist untuk Bale, plus total melepaskan enam crossing malam tadi. Di bawah gawang Zidane memberi kesempatan pada Navas, sementara Thibaut Courtois menyaksikan dari bangku cadangan. Pertarungan posisi penjaga gawang antara kedua nama itu dipastikan akan sengit di sisa musim ini. Bale, yang tak pernah luput dari rumor transfer, jugatampilokesaatdimainkan sepanjang 90 menit. Sebagaimana diungkapkan agennya beberapa hari lalu, bertahan di Santiago Bernabeu bisa jadi pilihan yang bagus untuk pemain asalWalesitu.“Takseorangpun bisa menghapus apa yang telah pemain ini berikan di Madrid. Dan saya akan memperhitungkan semuanya,” ucap Zizou dikutip dari Marca. (dtc/yun)
MAJANG POLIS
HARIAN
MALUT POST
SENIN, 18 MARET 2019
13
art: atu
Diduga tak Dapat p Pelayanan Dokter pa MENUJU PEMILU KPU Ajak Milenial tak Golput Lewat Konser Musik
DIDUGA TAK DAPAT PELAYANAN
3
Pelayanan dokter di puskesmas Moti dikeluhkan warga.
1 Pasien warga Figur di
bawa ke Puskesmas pada Kamis pekan lalu.
Dokter diduga tidak berada di lokasi sehingga tidak bisa memberikan pelayanan
4 Pihak Puskemas membantah karena mereka sudah memberikan pelayanan.
5 Pasien tersebut
diduga meninggal karena terlambat rujuk ke RSUD Ternate disebabkan faktor cuaca, bukan karena tidak diberikan pelayanan.
2 Setiba di puskesmas ARWANI JUFRI/MALUT POST
DARI Kanan Anggota KPU Pudja Sutamat, Tengah Ketua KPU Syahrani Somadayo dan Anggota KPU Safri Awal
TERNATE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Maluku Utara (Malut) menggelar Konser Musik Pemilu di lapangan Salero, Minggu (17/3). Ketua KPU Malut, Syahrani Somadayo menuturkan, Konser Musik Pemilu yang dilaksanakan itu sebagian besar audiens dan segmentasinya lebih kepada generasi milenial.
tak ada dokter yang menangani, akibatnya keesokan harinya pasien tersebut meninggal.
M ayat
Pasien di Moti Meninggal Sebelum Dirujuk ke Ternate Safriano: Kami Sudah Berikan Pelayanan Editor : Fahrul Marsaoly Peliput : Abd Yahya Abdullah TERNATE - Pelayanan dokter di puskesmas Kecamatan Moti dikeluhkan warga. Pasalnya, ada salah satu pasien yang dibawa ke puskesmas diduga tidak mendapat penanganan dari dokter, akibatnya pasien meninggal. Salah satu warga Moti, Jainudin mengatakan, pada Kamis pekan lalu, pasien yang tercatat sebagai warga Kelurahan Figur Kecamatan Moti di bawa ke puskesmas untuk mendapatkan pertolongan medis. Sayangnya setiba di puskesmas tak ada dokter yang menangani, akibatnya keesokan harinya pasien tersebut meninggal. “Ini karena dokter tidak ada di lokasi,” sesalnya. Baca: DOKTER... Hal 16
Penderita Gagal Ginjal Meningkat
HARI GINJAL: Pose bersama usai peringatan Hari Ginjal Sedunia
Baca: KPU... Hal 16
RSUD Peringati Hari Ginjal Sedunia
LOMBA Pemilihan Muslimah Preneur berlangsung Sukses
TERNATE – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chasan Boesoiri memperingati hari ginjal sedunia, Minggu (17/3). Peringatan itu mengambil tajuk “ Kesehatan Ginjal Untuk Semua Orang di Mana Saja”. Baca: GINJAL... Hal 16 ARWANI JUFRI/MALUT POST
IAI Rekomendasikan Penataan Kota Ternate IPEMI MALUT FOR MALUT POST
POSE bersama usai pemilihan Duta Muslimah preneur
TERNATE - Pemilihan Duta Muslimah Preneur Maluku Utara (Malut) usai digelar. Kegiatan yang digagas Pengurus Wilayah Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Malut ini bertempat di Muara Mall, Ternate pada 13 Maret lalu. Hadir dalam, kegiatan ini, Kepala Kemenag Kota Ternate, Adam Marus dan Asisten I Kota Ternate, Tamrin Alwi. Baca: MUSLIMAH... Hal 16
TERNATE- Melalui Rapat Kerja Nasional (Rakernas), Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) sodorkan beberapa rekomendasi kepada Pemkot Ternate untuk penataan ruang kota. Saat penutupan Rakernas IAI, Sabtu (16/3) malam, Ketua IAI Maluku Utara (Malut), Icshan Teng mengatakan rakernas selama empat di Benteng oranje dan jelajah di Jailolo, Baca: IAI... Hal 16
SURYANI TAWARI/MALUT POST
PENGHARGAAN: Penyerahan penghargaan dari Ketua Umum IAI, Ahmad Djohar (kedua dari kiri) kepada Walikota Ternate, Burhan Abdurahman
Wakil Rakyat Ogah Reses di Foramadiahi TERNATE – Mulai Senin (18/3) hari ini hingga Sabtu (23/3) mendatang DPRD Kota Ternate memasuki masa reses. 30 anggota DPRD akan turun ke daerah pemilihan masingmasing, untuk menyerap berbagai aspirasi. Kasubag Humas Abdu H Sergi mengatakan, sebelum reses Badan Pen-
gawas Pemilu (Bawaslu) telah menyampaikan surat peringatan agar DPRD tidak memanfaatkan waktu tersebut untuk berkampanye, memasang atribut atau membagi-bagikan atribut. “ Surat dari Bawaslu ini sudah kami sampaikan ke anggota DPRD,” tandasnya. Baca: RESES... Hal 16
Pasien Kanker Payudara Dirujuk ke Jakarta TERNATE – Nuryatmi Usia (68) warga Desa Bale, Kecamatan Oba, Kota Tidore Kepulauan yang menderita kanker payudara dan mata akhirnya diberangkatkan Jakarta, Minggu (17/3). Nuryatmi dirujuk ke RS Darmais untuk memperoleh penanganan medis lanjutan. Sebelumnya, istri Anto ini sudah beberapa pekan dirawat di RSUD Chasan Boesoirie Ternate dan sempat menjalani sekali operasi.
RUJUK: Pelepasan Nuryatmi Usia, pasien kanker payudara, yang dirujuk ke RS Darmais Jakarta, Minggu (17/3)
Baca: KANKER... Hal 16 BAKOMUBIN MALUT FOR MALUT POST
Bahas Golput, KNPI Gandeng BEM Fakultas Hukum
KNPI FOR MALUT POST
FGD: Suasana Diskusi di Kedai Militansi
TERNATE- Kota Ternate termasuk dalam satu dari lima kota di Indonesia yang tingkat partisipasi dalam pemilihan umum minim. ”Ada lima kota di Indonesia yang pada Pilkada tahun 2015 partispasinya menurun saya sebut Medan, Batam, Surabaya, Manado dan Ternate,” ungkap Ketua KPU Kota Ternate, Ismad Sahupala dalam FGD dengan tema Golput dan Kemunduran Peradaban Demokrasi, di Kedai Militansi, akhir pekan lalu. Menurutnya, golput memang tidak bisa dibatasi karena terkait dengan selera seseorang ke TPS, Baca: GOLPUT... Hal 16
14
AROUND TERNATE
HARIAN
MALUT POST
SENIN, 18 MARET 2019
Art: Resayfa Rumra
PDAM “Buang Air” di Jalan
Yaser/Malut Post
GENANG: Kondisi air yang tergenang di badan jalan kawasan Arnold Mononutu, Foto lain, Sumber air yang keluar dari pipa yang diduga bocor tepat di bawah akar pohon trembesi.
Terjadi di Selatan Gereja Ayam Editor
: Erwin Syam
TERNATE - Begini jadinya jika pipa bocor namun tidak diperhatikan pihak terkait. Akibatnya air menggenangi badan jalan di kawasan Arnold Mono-
nutu atau bagian selatan Gereja Ayam. Pantauan koran ini Minggu (17/3). terlihat air keluar dari dalam aspal dan terus mengalir dan memenuhi badan jalan di kawasan tersebut. Rizki salah satu warga yang ditemui koran ini dilo-
SEMENTARA ITU Depan Pertokoan tanpa Selokan
kasi menceritakan, air yang mengalir ke badan jalan itu, berasal dari pipa induk yang diduga jebol. “Jaringan pipa ini berada tepat di bawah akar batang pohon trembesi, tepatnya di bagian selatan Gereja Ayam, kerusakan ini pernah diperbaiki oleh pihak PDAM, namun perbaikan itu tidak tahan lama, sebab hanya beberapa
bulan pipa kemudian kembali bocor. Saat ini air setiap saat terus keluar dari bocoran pipa hingga kawasan ini dikepung genangan air,” terang Rizki. Dikatakan Rizki, pipa induk yang melintas di bawah akar pohon itu harus diganti dengan pipa baru, sebab yang saya lihat saat perbaikan oleh petugas PDAM, pipa tersebut
sudah karatan. “Kalo suda bakarat itu gampang rusak, apalagi berada di bawah akar pohon, aspal dan trotoar saja dirusak akar pohon, apalagi pipa yang sudah berkarat,” tutur Rizki yang berharap PDAM untuk segera datang dan memperbaiki pipa bocor tersebut, karena hampir tiap saat air terbuang percuma.(M6/Lid)
JURNALISME WARGA
Dan SSK Temui Jemaat Gereja GMIH Toliwang TOBELO - Sebagai bentuk Bimbingan Mental dan Rohani kepada warga jemaat Gereja GMIH Syalom Desa Toliwang, Kecamatan Kao Barat, Komendan SSK TNI Manunggal Membangun Desa Kapten Inf I Putu Artana Jaya melaksanakan ceramah pada jemaat Minggu (17/3). Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Pendeta dan jemaat Gereja GMIH Syalom tersebut, Kapten Inf I Putu Artana Jaya menyampaikan agar warga jemaat melalui masa Minggu pra paskah ini agar sama-sama merenungkan kembali peristiwa penyaliban Yesus Kristus dengan meningkatkan Iman, Kasih dan Pengharapan kepada Yesus Kristus Juru Selamat.
Tim
TOLIWANG: Jamaah Gereja GMIH Toliwang saat mengikuti ibadah Minggu.
Dalam kesempatan itu juga Kapten Inf I Putu Artana Jaya mengharapkan kepada jamaah, agar turut andil serta berpartisipasi dalam mendukung program Pemerintah dalam pembangunan, seperti yang sedang dilaksanakan saat ini di Kecamatan Kao Barat yaitu Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) agar tercipta kemanung-
galan TNI - Rakyat demi tercapainya cita cita luhur Bangsa yang Adil, Makmur dan Sejahtra. Ditempat terpisah, Dansatgas TMMD Letkol Kav Tri Sugiarto menyampaikan bahwa, kegiatan ceramah dalam rangka bimbingan mental dan rohani ini, menjadi salah satu sasaran Non Fisik pada pelaksanaan TMMD ke-104 ini, ma-
syarakat Kao Barat yang terdiri dari masyarakat Muslim dan Kristen sehingga saya telah memerintahkan kepada jajaran untuk senantiasa aktif dalam kegiatan kerohanian sesuai dengan agama masing-masing. (Wyu Kodim – 1508 Tobelo) Pengirim Penrem 152 Babullah.
Yaser/Malut Post
SELOKAN: Air yang tergenang di depan salah satu pertokoan jalan Nukila.
TERNATE - Begini kondisi saluran pembuangan di depan salah satu pertokoan di jalan Nukila. air terlihat tergenang. Hal itu disebabkan karena selokan di kawasan tersebut sebagian sudah tersumbat, bahkan sengaja ditutup dengan beton. Akibatnya setiap saat air pembuangan tergenang dan merembes hingga ke depan pertokoan, akibatnya sering dikeluhkan pengunjung di kawasan pertokoan. “Bau tidak sedap sering tercium saat kami berada di area depan toko, ini karena air pembuangan tidak masuk ke dalam selokan, namun mengalir di bibir jalan dan depan toko,” ujar Nani salah satu pengunjung kawasan pertokoan. Sementara itu, Karim tukang ojek yang biasa mangkal di kawasan Nukila menceritakan, setiap kali hujan turun, kawasan sepanjang jalan Nukila mulai dari Selecta Buku ke arah lampu merah Santiong, air memenuhi badan jalan, ini karena sebagian besar got sudah tidak berfungsi. “Selain air, selepas hujan, sampah pasti banyak bertebaran di badan jalan, dan kejadian ini sudah berulang kali terjadi, namun seperti diabaikan karena tidak ada yang memperbaiki selokan maupun sejumlah fasilitas yang rusak di area jalan Nukila,” tutup Karim. (M6/Lid)
SIAP SAJI Pedagang makanan siap saji yang berjualan di Blok M (Belakang Jatiland Mall) oleh sebagian warga diminta untuk diawasi. Sebab, selama ini kawasan untuk pedagang makan itu dinilai warga jarang dilakukan pengawasan, baik oleh Dinas Kesehatan Ternate maupun Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). padahal lokasi yang menjual makanan baik dari bahan daging ayam, sapi maupun ikan itu setiap saat ramai dikunjungi warga. (Hizbullah/MP)
AKADEMIKA
SENIN, 18 MARET 2019
15
Kuliah Manajemen Keuangan II, oleh Rheza Pratama Konoras SE., MM
Investasi Sehat di Pasar Modal Rheza Pratama Konoras SE., MM Dosen Prodi Manajemen, FEB Unkhair
Topik yang dibahas pada edisi kali ini mengenai Investasi Sehat di Pasar Modal. Ini merupakan bagian dari mata kuliah Manajemen Keuangan II untuk Mahasiswa Manajemen, Fakultas Ekonomi Bisnis, Unkhair Semester IV. Berikut sajian materi oleh yang bersangkutan. Pendahuluan Apa yang terpikirkan pertama kali saat mendengar pasar modal? Biasanya langsung mengarah pada saham. Tidak salah, karena memang pasar modal adalah kumpulan transaksi saham dan surat berharga lainnya. Alasan pentingnya memahami pasar modal adalah bisa mencegah masyarakat menjadi korban investasi bodong yang baru-baru ini cukup marak. Berdasarkan sejumlah kasus, banyak masyarakat yang manjadi korban investasi bodong karena ketidakpahaman atau ketidaktahuan berinvestasi. Mereka lebih banyak berinvestasi pada hal–hal yang tidak benar yang justru merugikan mereka sendiri. Sehingga edukasi dan sosialisasi tentang pasar modal sebagai salah satu alternatif investasi yang sehat perlu secara masif dilakukan. Pasar modal sangat berperan penting bagi perekonomian suatu negara karena menjalankan 2 fungsi sekaligus, yaitu fungsi ekonomi dan fungsi keuangan. Fungsi ekonominya karena menyediakan fasilitas atau wahana yang mempertemukan dua kepentingan, yaitu pihak yang memiliki kelebihan dana (investor) dan pihak yang memerlukan dana
(issuer). Dengan adanya pasar modal, pemilik dana dapat menginvestasikan dana tersebut dengan harapan memperoleh imbalan (return) sedangkan pihak issuer (dalam hal ini perusahaan) dapat memanfaatkan dana tersebut untuk kepentingan investasi tanpa harus menunggu tersedianya dana dari operasi perusahaan. Pasar Modal dikatakan memiliki fungsi keuangan karena pasar modal memberikan kemungkinan dan kesempatan memperoleh imbalan (return) bagi pemilik dana, sesuai dengan karakteristik investasi yang dipilih. Dengan adanya pasar modal diharapkan aktivitas perekonomian meningkat, karena pasar modal merupakan alternatif pendanaan bagi perusahaan sehingga perusahaan dapat beroperasi dengan skala yang lebih luas dan pada akhirnya akan meningkatkan pendapatan perusahaan dan kemakmuran masyarakat luas.
2. Membuat peraturan yang berkaitan dengan kegiatan bursa. 3. Mengupayakan likuiditas instrumen. 4. Menyebarluaskan informasi bursa. 5. Menciptakan instrumen dan jasa baru. Manfaat Pasar Modal 1. Memberikan wahana investasi bagi investor sekaligus memungkinkan upaya diversifikasi. 2. Menyediakan leading indicator bagi trend ekonomi negara. 3. Menciptakan lapangan kerja/profesi yang menarik. 4. Memberikan kesempatan memiliki perusahaan yang sehat dan mempunyai prospek. 5. Membina iklim keterbukaan bagi dunia usaha, memberikan akses kontrol sosial. 6. Pengelolaan perusahaan dengan iklim keterbukaan, mendorong pemanfaatan manajemen professional.
Pengertian Pasar Modal Pasar modal adalah tempat dimana berbagai pihak khususnya perusahaan menjual saham (stock) dan obligasi (bond), tujuannya untuk dipergunakan sebagai tambahan dana atau memperkuat dana perusahaan. Pasar Modal dalam arti sempit adalah suatu tempat dalam pengertian fisik yang terorganisasi tempat efek diperdagangkan yang disebut Bursa Efek. Pengertian Bursa Efek atau Stock Exchange adalah suatu sistem yang terorganisir yang mempertemukan penjual dan pembeli efek yang dilakukan baik secara langsung maupun melalui wakilnya. Fungsi Bursa Efek antara lain untuk menjaga kontinuitas pasar dan menciptakan harga efek yang wajar melalui mekanisme permintaan dan penawaran. Pasar modal dalam banyak hal sangat menentukan kehidupan perekonomian suatu negara. Bahkan tidak jarang keberadaan pasar modal kerap menjadi salah satu indikator untuk mengukur maju tidaknya suatu tingkat perekonomian negara. Di Indonesia, pasar modal kita mengenal berbagai aktivitas, baik itu seputar transaksi saham, kinerja perusahaan, harga saham, laba maupun kebijakan dividen dan masih banyak lainnya.
Instrumen Pasar Modal Saham 1. Saham Saham atau stocks adalah surat bukti atau tanda kepemilikan bagian modal pada suatu perseroan terbatas. Dalam transaksi jual beli di Bursa Efek, saham, atau sering pula disebut shares merupakan instrumen yang paling dominan diperdagangkan. Saham tersebut dapat diterbitkan dengan cara atas nama atau atas unjuk. Selanjutnya, saham dapat dibedakan antara saham biasa (common stocks) dan saham preferen (preffered stocks). 2. Right Right Hak yang diberikan kepada pemegang saham lama untuk membeli tambahan saham baru yang diterbitkan oleh suatu perusahaan disebut bukti right. Penerbitan right di Pasar Modal Indonesia disebut penawaran efek terbatas dengan hak membeli lebih dahulu. Biasanya, perusahaan menetapkan setiap pemegang saham lama diberi hak untuk membeli sejumlah saham baru dengan suatu perbandingan yang ditentukan. 3. Obligasi Obligasi atau bonds adalah suatu bukti utang dari emiten yang dijamin oleh penanggung yang mengandung janji pembayaran bunga atau janji lainnya serta pelunasan pokok pinjaman yang dilakukan pada tanggal jatuh tempo. Obligasi menawarkan jangka waktu panjang dengan keuntungan lainnya yang dapat dipertimbangkan. Risiko dan Strategi Investasi di Pasar Modal
Peran dan Manfaat Pasar Modal Peran Pasar Modal 1. Menyediakan semua sarana perdagangan efek (fasilitator).
Risiko Investasi di Pasar Modal Risiko investasi di pasar modal berkaitan dengan kemungkinan terjadinya fluktuasi harga (price volatility). Risiko yang mungkin dihadapi investor antara lain sebagai berikut ; Risiko daya beli (purchasing power risk), Risiko bisnis (business risk), Risiko tingkat bunga (interest rate risk), Risiko pasar (market risk), Risiko likuiditas (liquidity risk). Strategi Investasi di Pasar Modal Keuntungan (capital gain) dan kerugian (capital loss) bagi investor sangat dipengaruhi oleh kemampuannya dalam menganalisis keadaan harga saham dan kemungkinan turun naiknya harga di Bursa. Beberapa strategi dalam melakukan investasi di Bursa Efek (khususnya dalam bentuk saham) sebagai berikut : Pertama, mengumpulkan beberapa jenis saham dalam satu portofolio, kedua beli di pasar perdana dan dijual begitu dicatatkan di bursa. Selanjutnya, beli dan simpan, beli saham tidur dan kelima strategi berpindah dari saham yang satu ke saham yang lain. Kesimpulan Investasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan memanfaatkan pasar modal. Pasar modal menjalankan dua fungsi sekaligus, yaitu fungsi ekonomi dan keuangan. Di pasar modal ada beberapa instrumen yang menjadi perhatian, yaitu saham, right, dan Obligasi. Selain instrumen pasar modal, dalam berinvestasi di pasar modal harus mengetahui jenis risiko seperti risiko daya beli, risiko bisnis, risiko tingkat bunga, risiko pasar, dan risiko likuiditas. Pemahaman beberapa jenis risiko di pasar modal akan memungkinkan membuat strategi, misalnya mengumpulkan beberapa jenis saham dalam satu portofolio, membeli di pasar perdana dan dijual begitu dicatatkan di bursa, beli dan simpan, beli saham tidur, strategi berpindah saham yang satu ke saham yang lain. Setelah membaca penjelasan diatas kita dapat menyimpulkan bahwa Pasar Modal bisa kita jadikan sebagai alternatif investasi yang sehat untuk saat ini dan masa depan yang lebih baik. Demikian ulasan singkat terkait topik pada edisi kali ini. Semoga bermanfaat dan menjadi pembelajaran bersama. (mg-04/nty)
SUARA UMMU UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALUKU UTARA
Unggul Inovatif Islami
UMMU, Terus Tingkatkan Mutu Dosen dan Mahasiswa TERNATE- Dalam meningkatkan kualitas sumber daya dosen dan mahasiswanya, UMMU melaksanakan Memorandum of Understanding MoU dengan Hubei University of Technology, di Jakarta Senin ( 11/3) lalu dalam acara collaborative meeting. Rektor UMMU, Saiful Deni mengatakan kerja sama ini untuk menambah pengalaman dosen bahkan mahasiswa. ”Kerja sama kami dengan perguruan tinggi di luar negeri ini,guna membangun jaringan sehingga ke depan bisa menjadi wadah pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM),” katanya. SDM dan sarana teknologi informasi sangat penting dalam
dinamika perguruan tinggi. Ada beberapa poin yang disepakati bersama pertemuan tersebut, yaitu pada bidang kesehatan serta bidang IT. “Setelah draf MoU, kita akan lanjut pada aplikasi dari perjanjian yang juga sangat mendukung bagi akreditasi,” tambahnya. Selain dengan Hubei University of Technology , UMMU juga bekerja sama dengan Beijing Information Science dan kini tengah menjajaki kerja sama dengan perguruan tinggi lainnya di China, yaitu Jinan University. “Sementara kita lagi menggodok dan tukar informasi soal penjajakan tiga universitas salah satunya jinan University,” pungkasnya. (*)
Rektor UMMU Dr.Saiful Deni dengan Vice Presiden Hubel University Of Technology Zhangyingjiang
16
HARIAN
SAMBUNGAN MAJANG
MALUT POST
SENIN, 18 MARET 2019
Temuan Perjalanan Dinas DPRD Belum Ditindaklanjuti TERNATE – Audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dengan tujuan tertentu sudah berakhir. Meski begitu, masih banyak temuan yang disampaikan BPK ke wali kota belum juga ditindakalanjuti. Salah satunya temuan perjalanan dinas DPRD. Kepala Inspektorat Kota Ternate Rohani P. Mahli mengatakan, temuan yang disampaikan BPK melalui rekomendasi sebagian besarnya sudah ditindaklanjuti oleh SKPD , tinggal di sekretariat DPRD. “ Batas waktu untuk menindaklanjuti temuan itu sudah berakhir. Tapi temuan perjalanan dinas DPRD belum ditindaklanjuti,” akunya, kemarin (17/3). Dalam waktu dekat, setelah pemkot me-
nyampaikan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) ke BPK, selanjutnya BPK akan menindaklanjuti dengan pemeriksaan terinci ke seluruh SKPD menggunakan kantor akuntan publik (KAP).” Setelah KAP melakukan pemeriksaan dan ada temuan itu akan keluar dalam bentuk opini dari BPK,” terangnya. Untuk rekomendasi temuan berkaitan dengan nilai keuangan sudah diselesaikan sekitar 80 persen, termasukkan temuan pihak ketiga. “ Rekomendasi BPK dengan nilai kerugian mencapai Rp 500 juta untuk kegiatan pihak ketiga juga sudah dikembalikan ke kas daerah,” terangnya. (cr-05/rul)
Kantor DPRD Kota Ternate
DOK/MALUT POST
...DOKTER Samb Hal. 13
Kepala Puskesmas Moti dr. Safriano saat di konfirmasi membantah hal tersebut. Menurutnya, pasien itu setelah di bawah ke Puskemas telah mendapat perawatan medis. Namun karena kondisi pasien tidak sadarkan diri sehingga dirujuk ke RSUD Cahan Bosoiere. “Tapi karena kondisi cuaca tidak memungkinkan hari itu, sehingga menunggu sampai pagi, dengan harapan kalau pagi cuacanya bagus langsung dibawa ke RSUD Ternate, namun pada subuh hari pasien sudah meninggal,” terangnya.
...GINJAL Samb Hal. 13
dr. Marwah Widuri, dokter umum di bagian Hemodialisa (cuci darah) menuturkan, masyarakat secara umum harus senantiasa menjaga kesehatan. Terutama kesehatan ginjal, karena kadang kerap dilupakan. Padahal, ia merupakan salah satu organ yang memiliki fungsi vital pada tubuh. “Jadi kita harus lebih perhatikan kesehatannya. Apalagi yang sudah dapat risiko seperti gula, darah tinggi atau tekanan darah tinggi,” tuturnya. Fungsi ginjal harus diperiksa. Sehingga, sebelum jatuh pada gagal ginjal sudah teratasi. Karena, jika mengalami gagal ginjal. Maka, seperti pasien pada umumnya yang harus menjalani cuci darah. “Itu sudah gagal ginjal stadium akhir,” terangnya.
...RESES Samb Hal. 13
Sementara itu, dalam pelaksanaan reses, DPRD Kota Ternate mendapat sorotan warga Foramadiahi. Pasalnya, sejak dilantik hingga saat ini DPRD dari dapil Pulau Ternate tidak pernah menyerap aspirasi di sana. “ Satupun anggota DPRD dari dapil kami tidak
...IAI Samb Hal. 13
menghasilkan beberapa rekomendasi untuk pemerintah. Diantaranya pelestarian pusaka, benteng-benteng, bangunan artefak arsitektur dan penataan kawasan Kota Ternate, serta ruang terbuka hijau. “Ada beberapa rekomendasi tapi pada intinya kita beri rekomendasi untuk penataan Kota Ternate,” jelasnya. Dalam acara itu IAI juga memberi penghargaan kepada Walikota Ternate Burhan Abdurahman dan Bupati Halbar Dani Missy. Rakernas yang diikuti 149 orang dan
...KANKER Samb Hal. 13
Keberangkatan Nuryatmi ke Jakarta tak lepas dari bantuan banyak pihak. Pasalnya, pasien ini berasal dari keluarga tak mampu. Adalah komunitas Babari Melanesia dan Badan Koordinasi Mubalig Indonesia (Bakomubin) Maluku Utara yang mengawal dan mengkoordinir pengobatan Nuryatmi. “Alhamdulillah, atas inisiasi dari relawan Bakomubin Malut, Babari Melanesia, teman-teman mahasiswa, serta kedermawanan Pak Achmad Hatari dan
dr. Safriano berulang kali membantah jika pasien tersebut tidak diberikan penanganan. “ Itu tidak benar, kami sudah berikan pelayanan,” tandasnya. Menurutnya, Kecamatan Moti saat ini memang masih sangat membutuhkan tambahan tenaga dokter. “ Kalau dokter yang ada sekarang sudah lumayan, tapi kita tetap masih membutuhkan tambahan dokter,” harapnya. Terpisah Wali Kota Ternate Burhan Abdurahman meminta kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk memperhatikan hal tersebut. Di daerah terpencil harus memiliki tenaga dokter yang memadai. Pelayanan kesehatan, lanjut Burhan
merupakan hal yang sangat penting sebab orang tidak tahu sakitnya jam berapa, jadi setiap waktu dokter harus ada di sana. “ Dokter harus tetap ada, karena meski pelayanan di Puskesmas sudah tutup. Warga bisa langsung cari ke rumah. Jika kondisinya memerlukan penanganan langsung dokter,” tandas Wali Kota Ternate dua periode ini. Wali Kota dua periode ini meminta Dinkes melakukan evaluasi agar dapat melihat sistem kerja yang, sehingga pelayanan kesehatan di Moti tidak terganggu. “ Kesehatan adalah pelayanan dasar. Jadi dokternya harus maksimal di sana,” pungkasnya. (cr-05/rul).
Samping rutin melakukan cuci darah. Orang-orang gagal ginjal juga bisa melakukan transplantasi ginjal. Untuk Malut, setiap hari ada pasien yang gagal ginjal. Namun, hanya sedikit yang mau menjalani terapi cuci darah. “Kalau tahun lalu, pasien kami sebanyak 60-an. Sekarang meningkat jadi 80,” paparnya. Dia berujar, sebagian orang kadang takut dengan cuci darah. Hal ini karena kurang adanya informasi. Apalagi di kampung-kampung. Ketika orang mendengar cuci darah pasti langsung kaitkan dengan kematian. Akhirnya, meski sudah gagal ginjal masih mencari obat-obatan lain. Banyak pasien yang menjalani terapi cuci darah hingga bertahun-tahun. Kini masih menjalani aktivitas sehari-hari seperti biasanya. Tips untuk menjaga kesehatan gin-
jal, sambungnya yaitu, menjaga tubuh tetap sehat dan bugar, tetap beraktivitas, menjaga pola makan dan mengkonsumsi makan makanan sehat, menjaga berat badan, jangan merokok, jangan mengonsumsi obat di luar indikasi dokter dan mengontrol tekanan darah. Ketua Panitia, Anisia Bindayati, S.Kep.NS menambahkan untuk jadwal cuci darah dilakukan dua kali seminggu. Dan masing-masing pasien sudah ada jadwal dan mesinnya. Dia berharap, setiap pasien yang datang menjalani cuci darah dapat membawa serta keluarga. Sehingga, pihaknya bisa juga memberikan edukasi kepada keluarga, lalu selanjutnya mereka dapat menyampaikan secara luas lagi kepada masyarakat, bahwa cuci darah itu sehat dan membantu kualitas hidup selanjutnya. (mg-01/ pn/rul).
pernah reses disini,” sesal salah satu warga Foramadiahi Rudi H Jafar, kemarin (17/3). Menurutnya, banyak masalah yang dihadapi masyarakat Foramadiahi, tapi tidak ada anggota DPRD yang bisa membantu menyelesaikan berbagai persoalan tersebut. “ Kalau seperti ini kami lebih baik golput saja saat pileg,” tukasnya.
Masyarakat Foramadiahi, sambung Rudi, sangat berharap adanya, wakil rakyat dapil Pulau Ternate yang bisa ikut mendorong percepatan pembangunan di Foramadiahi. “ Namun selama lima tahun ini tidak ada satu pun anggota DPRD yang kunjungi Foramadiahi, padahal Foramadiahi ini juga bagian dari Ternate,”pungkasnya. (cr-05/rul)
perwakilan paling terjauh dari Singapore orang dan Aceh. Berbagai rangkaian telah dilakukan di Ternate dan kegiatan di luar Ternate yaitu jelajah arsitektur di Jailolo hingga ditutup Walikota. Ichsan juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Ternate dan Halbar yang telah mendukung penuh selama kegiatan berlangsung. Walikota Burhan Abdurahman memberi apresiasi kepada IAI yang memilih Ternate sebagai tempat rakernas. Menurutnya, dengan hadirnya arsitek dari berbagai tempat ini tentu satu kesempatan besar untuk Malut khususnya Kota
Ternate sebagai ajang promosi wisata. Pemkot bersama IAI Malut akan membahas rekomendasi yang disampaikan IAI. “Hasil rakernas itu akan menjadi acuan untuk pemkot dan melakukan perbaikan pembangunan ke depan, tapi tidak menghilangkan keaslian dari bangunan, seperti halnya cagar budaya akan tetap dipertahankan keasliannya,” ujar Burhan. Pada kesempatan itu diberikan hadiah kepada pemenang lomba melukis, mewarnai dan beberapa lomba lainnya, serta diisi hiburan dan tarian. (mg-02/ onk)
banyak pihak, Ibu Nuryatmi pagi tadi (kemarin, Red) sudah diberangkatkan ke Jakarta,” ungkap Ketua Bakomubin Malut, Muchsin S. Abubakar. Di Darmais, pengobatan Nuryatmi sepenuhnya ditanggung PW Bakomubin dan Hilal Merah Indonesia (Hilmi) Jakarta. Lantaran kondisi pasien yang terus menurun, Bakomubin Malut pun menghubungi PW Bakomubin dan Hilmi untuk bantuan pengobatan. “Jadi pengobatan lanjutan ini tanpa biaya sepeser pun dari pasien. Kami juga ucapkan terima kasih kepada seluruh tim relawan dan dermawan yang tak
bisa disebutkan satu per satu. Semoga Allah membalas semua kebaikan dan memudahkan proses pengobatan Ibu Nuryatmi,” tutur Muchsin. Sementara itu, pemerintah daerah setempat hanya memberikan sumbangan uang untuk pasien. Harapan publik agar pemda mengawal proses pengobatan salah satu warganya hingga kini masih nihil. “Untuk kawalan penanganan medis pasien sampai kini kami belum dapat informasi, jadi kita koordinasi saja dengan PW Bakomubin dan Hilal Merah,” tutupnya.(kai)
Burhan: Tunggakan Rp 1,2 M, Harus Tetap Dibayar TERNATE - Tunggakan rekening air oleh masyarakat sekitar Ake Gaale sebesar Rp 1,2 miliar mendapat tanggapan Wali Kota Ternate Burhan Abdurahman. Menurut Burhan, dia sudah memanggil dewan pengawas PDAM, untuk memberikan solusi penyelesaian tunggakan pelanggan PDAM di sekitaran Ake Gaale. Solusi yang ditawarkan wali kota berupa pembayaran dengan tidak memberatkan masyarakat. “ Jadi tunggakan itu harus tetap dibayar, misalnya setiap bulan mereka mau membayar berapa besar yang nilainya tidak membebankan masyarakat,” terang orang nomor satu di Kota Ternate ini. Burhan yakin, bila solusi ini di-
...KPU Samb Hal. 13
Hal ini dimaksudkan untuk mengingatkan kepada masyarakat terutama generasi milenial bahwa kurang lebih satu bulan ke depan, tepatnya tanggal 17 April 2019 akan dilaksanakan pesta rakyat, yakni Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden secara serentak. Melalui kesempatan itu, KPU mengajak masyarakat untuk datang ke TPS, menyalurkan hak pilihnya dan jangan golput, karena golput bukan pilihan cerdas. Lewat konser musik pemilu itu KPU juga mengajak masyarakat untuk memerangi hoaks, tolak politik uang dan politisasi SARA. Sejak awal Februari lalu hingga
...MUSLIMAH Samb Hal. 13
Gubernur Malut, dalam sambutannya yang dibacakan, Asisten III, Salmin Janidi menyatakan, kegiatan yang digagas oleh IPEMI adalah sebuah ajang dan wadah yang bernilai positif. Di mana seorang muslimah dituntut berjiwa kewirausahaan (preneur) sejak dini. Serta berakhlak kulqariamh dan memiliki ide-ide cemerlang. Ketua Wilayah IPEMI Malut, Sofiaty Munir menuturkan, pemilihan duta muslimah preneur merupakan kerjasama IPEMI dan Lembaga Pendidikan Yayasan Agradia Citra Indonesia Malut. Yayasan ini yang membidangi pemilihan tingkat nasional di daerah, seperti Putri Citra dan Putri Indonesia sejak 2003. “Yang disponsori oleh produk kosmetik wardah,” tuturnya. Dari 16 finalis, disaring menjadi top 5 untuk mempresentasikan usahanya sekaligus menjawab pertanyaan dari dewan juri. Dari top 5
...GOLPUT Samb Hal. 13
“Karena normative atau konstitusi kita tidak mengajari bahwa ke TPS itu sesuatu yang wajib,” katanya. Sementara itu, dalam dialog yang dilaksanakan oleh KNPI Malut tersebut, Ketua Bawaslu Kota Ternate yang hadir sebagai salah satu narasumber mengungkapkan, beberapa faktor yang menyebabkan orang menjadi golput. Satu diantaranya adalah minimnya sosialisasi Pemilu ke masyarakat. Karena itu, pada kesempatan itu, dia mengajak masyarakat untuk memilih dengan menolak politik uang. ”Pemilu adalah wadah demokrasi, bukan wadah berinteraksi makanya kita bersama melawan
tawarkan saat pertemuan kedua antara PDAM dan masyarakat nanti, pasti akan disetujui oleh masyarakat. “ Kalau sistem pembayarannya tidak membebani masyarakat pasti mereka terima,” tandasnya. Langkah penyelesaian masalah tunggakan dengan pemutihan nilai utang, ujar Burhan, adalah langkah yang tidak tepat. Sebab, masyarakat akan berasumsi tidak perlu membayar tunggakan PDAM, sebab jika sudah membengkak nilainya pasti akan diputihkan oleh pemerintah. “ Kita harus mencegah agar asumsi seperti ini tidak terjadi. Karena itu, masyarakat harus tetap membayar,” pungkasnya. (cr-05/rul)
hari H pemilu nanti, KPU akan lebih masif melakukan sosialisasi dibantu relawan demokrasi (Relasi) yang telah dibentuk oleh KPU kabupaten/kota termasuk kerjasama dengan RRI melaksanakan KPU goes to campus. “G o l p u t t i d a k a k a n d a p at merubah apa-apa. Jadi tidak cerdas kalau golput. Mengajak orang untuk golput ancamannya bisa pidana. Jadi mari kita menjadi warga masyarakat yang cerdas dengan tidak golput dan tidak melakukan tindakan yang merugikan diri sendiri dengan mengajak orang, mengkampanyekan golput,” tandasnya. Dalam konser musik pemilu itu, panitia juga membagi-bagikan hadiah kepada peserta yang terlibat dalam kegiatan tersebut. (mg-01/ pn/rul). disaring lagi menjadi top 3 terbaik. Dewan juri dalam kegiatan itu adalah, Ketua BKOW Malut Hj. Fatmawati M. Natsir, Ketua Majelis Talim Baabul Ridha Hj. Radia AlHadar, Ketua Sanggar Bengkel Sekar Taruna Kie Raha Ali Hanafi, Ketua IPEMI Kota Ternate Hj. Runny Latif dan Ketua Yayasan Argadia Citra Indonesia Malut Hj. Nurhasanah Nachrawy. “ Pemenang pertama dalam ajang ini adalah Asnawati La Hisi, Mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unkhair, Runner up II Annisa Oktavia, Mahasiswi Fakultas Teknik Sipil UMMU dan Runner up III Santi Evaria, Perwakilan dari IPEMI Ternate,” terangnya. Sementara harapan II Diah Kencanawati dan Duta Kreatif Ayu Handayani. “ Pembakalan pada kegiatan ini berlangsung selama dua hari untuk mengetahui kriteria finalis. Materinya antara lain, presentasi usaha dan bisnis, pengetahuan, agama, bahasa inggris dan wawasan kebangsaan,” pungkasnya. (mg-01/ pn/rul). yang namanya money politik kemudian kami mengajak memilih dengan kata hati bukan memilih dengan mata uang,” ungkapnya. Sementara itu, Ketua DPD KNPI Malut, Thamrin Ali Ibrahim mengaku akan menjaga ruang demokrasi secara tertib tanpa mencederai siapapun. Pasalnya, Golput bukanlah solusi “Pada pemilihan nanti teman-teman harus meluangkan waktu agar hadir memberi suara pada Pilpres dan Pileg 2019 nanti,” ujaranya. Sekadar diketahui, FGD yang dilaksanakan KNPI bersama BEM Fakultas Hukum Unkhair itu, juga menghadirkan Wakpolres Kompol.Jufri Dukomalamo dan Akademisi Unkhair, Abdul Kadir Bubu dan diikuti organisasi mahasiswa. (mg-04/nty/pn)
OPINI
SENIN, 18 MARET 2019
HARIAN
MALUT POST
17
Art: Resayfa Rumra
Manusia Maluku Utara dan Lokalogi
SIKAP TRAGEDI KAWASI HARUS DIUSUT TUNTAS WARGA sipil kembali menjadi korban senjata aparat keamanan. Akhir pekan lalu, dua wanita kaka beradik asal Desa Kawasi, Kecamatan Obi, Kabupaten Halmahera Selatan terpaksa harus mendapat perawatan intensif di RSUD Labuha, karena betisnya terkena timah panas yang diduga berasal dari senjata milik oknum anggota Brimob Polda Malut, Pam Obvit Pulau Obi. Salah satu korban adalah pelajar yang kini tengah menghadapi tahapan ujian nasional. Hingga kini motif di balik penembakan warga sipil di Kawasi masih simpang siur. Keterangan berbeda dari pihak warga dan korban serta dari aparat keamanan berbeda. Apapun motifnya ini harus diusut tuntas dan pelaku penembakan harus dihukum sesuai hukum yang berlaku. Sehingga ada efek jera bagi para aparat hukum yang harusnya menjadi pelindung dan pengayom masyarakat, agar lebih bijak menggunakan pelurunya untuk melukai warga sipil tapi untuk melindungi warganya. Sebagaimana diketahui, dalam menggunakan senjata api, para aparatur negara itu diatur oleh aturan yang berlaku, salah satunya Perkaporli No.1 Tahun 2009 tentang Penggunaan Kekuatan dalam Tindakan Kepolisian.”Sebelum melepaskan tembakan, polisi juga harus memberikan tembakan peringatan ke udara atau ke tanah dengan kehati-hatian tinggi dengan tujuan untuk menurunkan moril pelaku serta memberi peringatan sebelum tembakan diarahkan ke pelaku” (pasal:15). Berdasarkan pasal 47 Perkapolri 8/2009 disebutkan bahwa (1) Penggunaan senjata api hanya boleh digunakan bila benar-benar diperuntukkan untuk melindungi nyawa manusia.(*)
O m Faduli
DALAM bukunya Abdur Rozaki tentang “Mendemokratisasi Negara, Pasar, dan Masyarakat Sipil”, dijabarkan oleh Okamoto Masaaki (dosen Universitas Kyoto Jepang) bahwa lokalogi adalah sebuah kegiatan kreatif, intelektual, dan serius yang secara rutin dilakukan oleh masyarakat setempat untuk menciptakan kehidupan atau budaya lokal atau desa yang khas pada lokasi tersebut. Salah satu langkah kegiatan tersebut adalah upaya untuk mengetahui lokasi dengan menerima pandangan atau nasihat dari masyarakat lain dari daerah tersebut. Pandangan atau nasihat dari luar dapat dianalogikan sebagai “angin” dan masyarakat setempat sebagai “bumi”. Keterpaduan konstruktif antara bumi dan angin melahirkan sebuah perubahan sosial yang mendasar pada lokasi atau suatu desa/daerah. Penggagas dari ide lokalogi ini adalah Yoshimoto Tetsuro. Dalam kepopuleran universalitas nasional, Maluku Utara hanya dikenal pusat (Indonesia wilayah barat) sebagai daerah yang kaya akan rempah-rempah (cengkeh dan pala) atau daerah dengan peninggalan artefak-artefak dari Spanyol dan Portugis, tak jauh dari itu!. Hal inipun mampir dalam psikis orang-orang (warga daerah) Maluku Utara sehingga hanya orang-orang Maluku Utara tertentu (orang berpengaruh dan berpendidikan di luar daerah Maluku Utara) yang mampu menyeimbangkan stigma pengetahuan/pemikiran orang-orang pusat (Indonesia bagian barat) tersebut. Ironi ini mungkin pantas disinkronisasikan dengan ilustrasi ketidakadilan menurut Profesor
Aspirasi Pembaca
Syamsul Bahri Abd. Rasyid Mahasiswa Ilmu Pemerintahan UMMU dari Topo (Tidore)
Arief Budiman. Manusia Maluku Utara terjerembab masuk ke dalam medan laga, dimana pusat menjadi serigala dan manusia Maluku Utara menjadi kucing yang secara refleks akan lari ketika melihat serigala. Untuk mensterilkan hal ini, tak ada salahnya jika Maluku Utara mencoba mengaktualisasikan ide lokalogi Yoshimoto Tetsuro di atas. Nah, untuk mengaktualisasikan ide lokalogi ini, manusia Maluku Utara harus cerdas dalam segala sisi dan segala lini agar kompetisinya berjalan dengan sengit. Literasi secara rutin dan masif, diskursus kebaruan dan memiliki pemimpin yang paham akan hakikat kepemimpinan dan memiliki pengaruh nasional adalah tiga dari beberapa poin untuk mewujudkan ide lokalogi ini. Pertama, Literasi. Literasi manusia Maluku Utara harus berkembang dan mampu menyaingi literasi orang yang ada di Indonesia
bagian barat. Dari kacamata penulis, literasi manusia Maluku Utara memang masih berada pada taraf yang tak jauh dari keprihatinan. Untuk itu, tingkat literasi ini harus dirutinkan secara masif agar manusia Maluku Utara memiliki ilmu dan pengetahuan yang mumpuni untuk bersaing dalam dunia kompetisional. Tingkat “toleransi” terhadap manusia Maluku Utara yang terlalu besar dan berlebihan akan menkonstruksi mental dan pemikiran menjadi terlalu dimanja. Akhirnya, pembodohan bergilirpun selalu mendiami realitas sosial manusia Maluku Utara. Kedua, Diskursus kebaruan. Dengan mengusulkan diskursus kebaruan, bukan berarti penulis ingin mengajak pembaca (manusia Maluku Utara) agar berpaling wajah dari kajian sejarah, karena penulis juga sadar dan sangat menyakralkan Jas Merah-nya Soekarno. Yang penulis maksudkan adalah diskursus-diskursus yang mampu melahirkan ide-ide cemerlang dan baru (secara transformatif ) serta mampu untuk mengaktualisasikannya. Hal ini diusulkan penulis dengan dalih, jangan sampai manusia Maluku Utara terjebak ke dalam Petitio Principli (pembahasan yang berputa-putar/tidak karuan) sebagaimana yang ditulis oleh Ibrahim Datuk Tan Malaka dalam karya monumentalnya (Madilog). Agar tidak terkotak-kotak dalam poin ini (diskursus kebaruan) maka manusia Maluku Utara seidaknya harus memiliki tingkat literasi yang cukup. Karena tingkat literasi yang rendah akan mengarahkan kita ke dalam kebuntuan cakrawala berpikir. Ketiga, Pemimpin. Pemimpin
memiliki peran yang sangat vital dalam menentukan kualitas daerahnya. Untuk memajukan manusia Maluku Utara, pemimpin harus cerdas dan tegas dalam menyusun setiap program yang akan ia jalankan. Pendapat penulis ini,mungkin dapat disinkronisasikan dengan ungkapan Rocky Gerung bahwa, “Pemimpin yang cerdas akan melahirkan (mendidik) warga negara yang menjadi cerdas”. Selain itu, kritis dan dan progresifnya aturan suatu daerah tidak akan terimplementasikan jika setiap manusia yang berada di daerah terkait tidak ikut untuk mematuhi aturan tersebut. Menurut penulis, untuk mewujudkan manusia Maluku Utara yang cerdas, “penghalalan segala cara” (seperti yang diusulkan Niccolo Machiavelli) perlu menjadi intervensi jika tidak ada perubahan sosial (diam di tempat). alasan penulis membolehkan “penghalalan segala cara”, agar konstruksi mental dan pemikiran tidak lagi manja sehingga pembodohan generasi dapat hilang dari wajah manusia Maluku Utara. Merenungi sejenak tentang Perang Salib (cikal bakal meningkatnya ilmu dan pengetahuan dunia Barat), maka dari tiga poin di atas manusia Maluku Utara sekiranya dapat belajar dan mengikuti jejak dunia Barat yang lebih banyak belajar dari dunia Timur ketimbang sebaliknya (Perang Salib) sehingga manusia Maluku Utara menjadi layak diperhitungkan dalam kompetisi ilmu dan pengetahuan (bukan hanya dari rempah dan artefak peninggalan penjajah) sebagaimana dijabarkan Yoshimoto Tetsuro tentang ide lokalogi di atas. Semoga!. (*)
Redaksi menerima kiriman opini serta surat pembaca anda. Ketik dua spasi pada kertas HVS dan kirimkan ke alamat redaksi Jl. Hasan Esa, Takoma. Telp. (0921) 3127055 atau melalui Email: birocenter@ yahoo.com.sg, Sertai foto copy kartu pengenal anda. Tulisan maksimal 2 page dengan poin huruf 12. disertai dengan foto Penulis beresolusi baik. Redaksi juga menerima kiriman SMS. Anda dapat mengirimkan permasalahan pembangunan di sekitar anda melalui nomor : 081356722755. Jika tulisan anda melebihi page yang ditetapkan, maka redaksi berhak mengedit/menyesuaikan.
Implementasi Hots di Sekolah Mengambang, Salah Siapa?
TELEPON PENTING
Polda Malut (Pelayanan)
3126110
(0921) Polda Malut (Pelayanan)
Polres(0921) Ternate3126110 (Pelayanan)
3121110
Polres(0921) Ternate (Pelayanan)
(0921) 3121110 UGD RSUD Ternate UGD RSUD Ternate (0921) 3124118
(0921) 3124118 Pemadam Kebakaran Pemadam Kebakaran
(0921)
3124113
(0921) 3124113 PLN Ternate (Gangguan) PLN Ternate (Gangguan)
3121272 3121272 PDAM (Gangguan) (0921) 3123294 PDAM (Gangguan) (0921) 3123294 Telkom Telkom Informasi Informasi 108 108 (0921) (0921)
Bandara Bandara Babullah Babullah
3121797 - 3123508 PT. PELNI (0921) 3124434
(0921)
Driver (online)
081 340 001945 081 340 440331 Pengaduan Pelanggan PLN
081 143 0040 Kantor SAR Ternate (Emergency)
0921 - 3120069
KURIKULUM Pendidikan 2013 menuntut guru mampu menerapkan pembelajaran dan penilaian (Higher Order Thinking Skills) HOTS untuk menghasilkan peserta didik yang mampu berpikir kritis, logis, reflektif, metakogniti, kreatif dan inovatif, berkolaborasi dan percaya diri. Penilaian kemampuan peserta didik menurut Bloom secara garis besar dapat diklasifikasikan menjadi tiga ranah, yaitu kognitif (intelektual), ranah afektif (sikap) dan ranah psikomotorik (keterampilan). Ranah kognitif berkenaan dengan hasil belajar intelektual meliputi pengetahuan (C1), pemahaman(C2), penerapan (aplikasi) (C3), analisis (C4), sintesis (C5), dan evaluasi (C6). Hasil belajar ini direvisi Anderson dan Krathwohl menjadi mengingat (C1), memahami (C2), menerapkan (C3), menganalisis (C4), mengevaluasi (C5), dan berkreasi atau mencipta(C6). Dimensi kognitif menurut Anderson dan Krathwohl dibagi tiga, yaitu (Lower Order Thinking Skills LOTS), (Midle Order Thinking Skills) MOTS dan ((Higher Order Thinking Skills HOTS). Hasil belajar HOTS menurut Anderson dan Krathwohl mampu menganalisis (C4), mengevaluasi (C5), dan berkreasi atau mencipta (C6). Menganalisis merupakan kemampuan menspesifikasi bagian-bagian konteks tertentu. Mengevaluasi kemampuan berpikir mengambil keputusan berdasarkan informasi yang diberikan dan mengkreasikan mer upakan kemampuan berpikir membangun ide atau gagasan yang inovatif dan kreatif. Kurikulum 2013 diharapkan mampu meningkatkan penguatan pendidikan karakter peserta didik dengan pembelajaran dan penilaian HOTS untuk memiliki ket-
Malut Post ALAMAT REDAKSI : Jalan MS Djahir, Takoma - Ternate, Telp (0921) 3127055, Fax (0921) 3127205 E-mail:editor@malutpost.co.id - iklan@malutpost.co.id
PEMBINA : Dahlan Iskan KOMISARIS UTAMA: Imawan Mashuri KOMISARIS : Urief Hassan DIREKTUR UTAMA : M. Tauhid Arief DIREKTUR : Faisal Djalaluddin DEWAN REDAKSI : Ketua: Ismit Alkatiri; Anggota: Muhammad Syadri, Bukhari Kamaruddin, Irman Saleh, Muhammad Nur Husen, Ika Fuji Rahayu, Erwin SyamPEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNG JAWAB : Ika Fuji Rahayu
Erna Pardede, S.Pd, M.Pd Guru SMA Methodist 7 Medan dan alumni S1 & S2 Universitas Negeri Medan
erampilan abad 21 seperti berpikir kritis, kemampuan memecahkan masalah, keterampilan berkolaborasi, keterampilan berkreasi, dan keterampilan berkomunikasi. Hal ini juga sesuai dengan imbauan menteri pendidikan yang mengatakan pembelajaran HOTS menuntut anak-anak yang mampu berpikir kritis, berkomunikasi baik, berkolaborasi, berpikir kreatif, inovatif dan percaya diri mempersiapkan era millenium menyongsong era industri 4.0. Untuk itu, peran guru dalam pembelajaran dan penilaian HOTS menjadi: 1) perancang pembelajaran agar peserta didik aktif mencapai pengetahuan yang baru; 2) fasilitator atau mediator untuk belajar. Penerapan pembelajaran HOTS oleh guru yang seperti itu sesungguhnya sangat tidak mudah. Hal ini membutuhkan daya nalar tinggi. Meski demikian, hal ini pula yang menjadi tantangan bagi guru. Guru harus mampu menerapkan dan menguji siswa melalui soal-soal HOTS untuk mengukur kompetensi siswa. Guru membutuhkan contoh praktis agar dapat mengimplementasikan Kurikulum 2013. Inilah yang melandasi pemberlakuan pembinaan dari pemerintah kepada guru-guru melalui pelatihan atau diklat secara langsung. Yang sudah diterapkan adalah penerapan sistem IN – ON. Selain itu, memberikan modul pelatihan guru tentang pembelajaran dan penilaian HOTS melalui SIM PKB (Sistem Informasi Manajemen Pengembangan Keprofesian dan Berkelanjutan). Sebagai bahan perbandingan, UN tahun 2018, khususnya untuk tingkat SMA dan atau MA soalnya sudah didesain. Memang konten-
nya soal-soal LOTS, MOTS dan HOTS. Soal berkategori HOTS memang belum dominan, tetapi hasil nilai UN secara umum rendah (data: puspendik kemdikbud). Salah Siapa? Menurut hemat saya, rendahnya hasil UN siswa berhubungan dengan kemampuan guru menerapkan pembelajaran dan penilaian HOTS setiap bidang studi. Bukankah sepenuhnya sudah menerapkan model pembelajaran saintifik? Lihat saja misalnya model pembelajaran yang dipakai. Pembelajaran yang harus berpusat pada siswa dengan menerapkan model-model pembelajaran yang sesuai dengan kurikulum 2013, diantaranya discovery, inquiry, Problem Based Learning (PBL) dan Project Based Learning (PjBL). Intinya bukan perkara model pembelajaran, melainkan penerapan model pembelajaran dan penilaian HOTS yang belum maksimal. S oal-soal HOTS lebih baik dibuat singkat dan tidak panjang supaya siswa tidak bingung. Soal HOTS adalah soal yang dapat merangsang siswa untuk menjawab pertanyaan yang mengukur kompetensi siswa dengan tepat sesuai indikator. Soal HOTS bukan hanya mengingatkan ataupun menghitung, tetapi juga soal yang dapat mengembangkan kreativitas dan keterampilan berpikir kritis siswa. Di sinilah letak permasalahannya. Membuat soal seperti inilah yang terkadang sangat sulit dipahami oleh guru. Kurangnya kemampuan guru menerapkan pembelajaran dan penilaian HOTS mungkin disebabkan keterbatasan waktu. Pendidikan dan pelatihan (Diklat) sangat singkat-paling
SMS Pembaca
REDAKTUR PELAKSANA : Jufri Duwila KOORDINATOR LIPUTAN : Fahrul Marsaoly KOORDINATOR KREATORIAL : Bukhari Kamaruddin REDAKTUR : Bukhari Kamaruddin, Muhammad Nur Husen, Sunarti, Irman Saleh, Ika Fuji Rahayu, Jufri Duwila, Fahrul Marsaoly, Haiyun Umamit, Erwin Syam, Fahruddin Udi, Abdullah Dahlan Conoras (Nonaktif), PENGEMBANG ANAK PERUSAHAAN : Purwanto Ngatmo REPORTER : Rusdi Abdurahman, Hasbi Konoras, Abd. Yahya Abdullah, Gunawan Tidore, Fitrah A. Kadir BIRO WASHINGTON : Maydi Pakasi BIRO TIDORE : Mahfud Husen BIRO HALUT : Ramlan Harun BIRO HALTENG : Fahrudin Abdullah
BIRO HALBAR : Samsudin Chalil BIRO MOROTAI : Maslan Adjid BIRO HALSEL : Samsir Hamajen BIRO HALTIM : Muhamad Kabir BIRO KEPSUL : Ikram Salim FOTOGRAFER : Hizbullah Muji IT : Taher Marsaoly SEKRETARIS REDAKSI :Ari Sunarti MANAGER ARTISTIK & PERWAJAHAN : M. Ikhsan Ali DESAIN GRAFIS : Budi Santoso, STAFF : Muhammad Rizky, Mastu, Fadly Alhadar MANAJER UMUM/KEUANGAN : Mila Ariani STAFF : Rugaya Hamaya, Azis Dali
Wartawan Malut Post dilengkapi tanda pengenal dalam menjalankan tugas jurnalistik. Apabila ada keraguan terhadap identitas wartawan di lapangan, silakan menghubungi Sekretaris Redaksi 0821-9552-8546
lama 2 minggu. Selain itu, Diklat yang dilakukan tentang pembelajaran dan penilaian HOTS belum maksimal sehingga sasaran tidak tercapai dan hasilnya belum seperti yang diharapkan. Sistem In–On yakni membuat pertemuan guru-guru membahas kurikulum 2013 tidak berjalan dengan maksimal. Tutor yang membimbing juga hanya satu orang untuk semua bidang studi. Faktor-faktor itulah yang membuat mengalami kesulitan dalam mengubah pola pembelajaran konvensional ke pembelajaran dan penilaian HOTS. Untuk itu, perlu perhatian pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemedikbud) tentang bagaimana cara meningkatkan kompetensi guru memahami pembelajaran dan penilaian HOTS. Pelatihan yang diberikan sepatutnya jangan terkesan sebatas dilaksanakan saja, melainkan harus lebih profesional, berkualitas, menarik, dan ada tindak lanjut (follow up) terhadap guru-guru untuk melihat apakah pembelajaran dan penilaian HOTS sudah benar dipahami dan dijalankan di sekolah meskipun membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, tutor yang memberikan pelatihan disesuaikan dengan jurusan yang sesuai dengan bidang studi yang diampu, karena mereka harus paham materi pelajaran baru bisa menyusun soal terutama soal HOTS. Jika kompetensi guru bagus, kompetensi yang dicapai siswa juga bagus. Bagaimana pun, guru adalah ujung tombak pendidikan. Guruguru diharapkan berkemauan tinggi untuk tetap belajar dan semangat mengingat guru yang berkualitas serta profesional lah yang mampu menciptakan generasi bangsa yang bermutu dalam menghadapi persaingan global. (*)
MANAJER PERSONALIA : Deddy Dano Dasim MANAJER PEMASARAN : Rustam La Ode Nuru (Non Aktif) KOORDINATOR : Ahmad Dahlan STAFF : Leli Mahmud, Selly Jaya Sari, Ruslan Amaturi, Ahda Hamid MANAJER IKLAN : Ako La Owi, STAFF : Jalal Husen, Firdha R Barakati, Imelda, Suhardiman Suherman DESAIN IKLAN : Samsur Hasan Sillia MANAGER PERCETAKAN : Jan Gimon STAFF : Febryanto, Ijal, Junaidi PENERBIT: PT. Ternate Cemerlang PEMASANGAN IKLAN: Hitam Putih (BW): Rp 30.000/mmk. Warna (FC): Rp 40.000/mmk. HARGA ECERAN: Rp 5.000/Eks HARGA LANGGANAN: Rp 120.000/bulan
18
HARIAN
MALUT POST
EKONOMI BISNIS
SENIN, 18 MARET 2019
HARGA BAPOK DAN HASIL BUMI DI KOTA TERNATE Pantauan Rabu, 13 Maret 2019 KOMODITAS Bawang Merah Bawang Putih Cabai Rawit Cabai Keriting Cabai Nona Tomat Lemon ikan Daging Sapi
HARGA (RP)
SATUAN (KG)
40.000-45.000 40.000 60.000 20.000- 35.000 70.000-80.000 10.000-12.000 15.000-20.000 120.000
1 1 1 1 1 1 1 1
KOMODITAS
HARGA (RP)
Daging Ayam Beras Pulo Beras Bibir Merah Beras Nuri Beras Siip Beras Bola Mas Beras Special Beras AAA Beras Bulog
35.000-36.000 18.000 13.000 12.500 12.000-12.500 14.000 13.000 12.000 10.000
SATUAN (KG) 1 1 1 1 1 1 1 1 1
KOMODITAS
HARGA (RP)
Gula telur Gula terigu Kopra Gudang Kopra Harian Pala Fuli Cengkih
13.000-14.000 1700-1800 570.000 195.000 4.300-4.500 3.500-3.700 60.000-70.000 180.000 86.000
SATUAN (KG) 1 1 butir 50 25 1 1 1 1 1
Indonesia Kurangi Ketergantungan Dolar AS Ekspor-Impor Gunakan Rupiah, Bath dan Ringgit Editor: Bukhari Kamaruddin
JAKARTA - Banyak cara yang dilakukan oleh Bank Indonesia (BI) untuk menjaga nilai tukar, mulai dari intervensi di pasar hingga melakukan kerja sama dengan sejumlah negara mitra dagang. Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara menjelaskan, saat ini Indonesia bersama sejumlah
negara sudah memiliki cara untuk mengurangi ketergantungan dolar AS dalam perdagangan. “Kita ada inisiatif bersama Malaysia dan Thailand untuk membayar transaksi perdagangan tanpa menggunakan dolar AS jadi bisa langsung menggunakan Thailand Baht dan Ringgit,” kata Mirza. Dia menyebutkan hal ini diharapkan bisa membantu penguatan nilai tukar mata uang negara masing-masing terhadap dolar AS. “Jadi jika ada perdagangan atau ekspor impor, kebutuhan dolar AS berkurang, karena lebih mudah,” jelas dia, dikutip dari detikfinance. Pada 11 Desember 2017 bank sentral ketiga negara, Indo-
nesia, Malaysia dan Thailand sepakat untuk tak lagi menggunakan dolar AS sebagai mata uang perdagangan. Kesepakatan ini dinamakan Local Currency Settlement (LCS) dan sudah berlaku pada 1 Januari 2018. Kesepakatan ini juga diharapkan bisa mempercepat transaksi perdagangan. Karena masing-masing negara tak perlu mengonversikan mata uangnya ke dolar AS baru kemudian ke negara tujuan. Dari data BI total perdagangan antar tiga negara ini selama 5 tahun terakhir tercatat USD 1,2 triliun atau setara dengan Rp 1.620 triliun atau sekitar 50 persen dari total perdagangan ASEAN.
Dalam periode 2010-2016, volume transaksi perdagangan antara Indonesia dan Malaysia tercatat USD 19,5 miliar atau setara dengan Rp 263 triliun (kurs Rp 13.500) Lalu untuk perdagangan antara Indonesia dan Thailand ratarata USD 15 miliar atau setara dengan Rp 202 triliun. Tiga tahun terakhir perdagangan antara Indonesia dengan Thailand, disebutkan rata-rata impor Indonesia dari Thailand USD 10 miliar atau dengan pangsa 5,7 persen dari keseluruhan impor dari mitra dagang. Sedangkan ekspor ke Thailand rata-rata USD 5,9 miliar atau 3,4 persen dari total ekspor ke mitra dagangan Indonesia.
Sedangkan Indonesia dengan Malaysia rata-rata nilai impor dalam tiga tahun terakhir adalah USD 11,5 miliar atau 6,6 persen dari keseluruhan impor. Sedangkan ekspor Indonesia dalam tiga tahun terakhir rata-rata USD 9.6 miliar atau 5,5 persen dari total ekspor. Untuk penggunaan mata uang dalam ekspor impor, penggunaan Baht dalam impor dari Thailand hanya USD 0,28 miliar atau 0,2 persen dari keseluruhan pembayaran impor. Demikian pula penggunaan Malaysian Ringgit hanya USD 0,44 miliar atau 0,3 persen keseluruhan pembayaran impor.(dtc/onk)
AKUISISI Bank Mandiri Incar Lembaga Keuangan JAKARTA - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk berencana melakukan akuisisi terhadap beberapa lembaga keuangan, baik langsung maupun tidak langsung. “Terdapat beberapa lembaga keuangan yang saat ini menjadi target akuisisi perseroan, di mana salah satunya adalah bank,” kata Senior Vice President Bank Mandiri, Teddy Y Danas, dalam keterbukaan informasi BEI. Meski demikian, bank pelat merah ini belum bisa merinci bank mana yang akan diakuisisi. Pasalnya, ini masih dalam tahap kajian. “Perseroan belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut mengenai rencana akuisisi perseroan,” tuturnya, seperti dilansir dari detikfinance. Jika sudah ada kepastian atas pelaksanaan transaksi atas bank yang diakuisisi Bank Mandiri, maka perseroan akan menyampaikan informasi kepada BEI. Bank Mandiri dikabarkan tertarik membeli saham PT Bank Permata Tbk (BNLI). Pasalnya Standard Chartered Group membuka peluang melepas kepemilikan sahamnya di BNLI sebesar 45 persen dengan nilai USD 835 juta.(dtc/onk)
SILATURAHMI: Kegiatan pengembangan usaha yang digelar PNM di kedai Yuyun pekan lalu
SURYANI/MALUT POST
PNM Kembangkan UMKM TERNATE-PT Permodalan Nasional Madani (Persero) Cabang Manado menggelar kegiatan pengembangan kapasitas usaha Permodalan Nasional Madani untuk UMKM di Kedai Ibu Yuyun, Sabtu (16/3). Pimpinan PNM (persero) Cabang Manado, Eka Pradana Wijaya mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan PNM sebagai bentuk
silaturahmi dengan nasabah. Selain itu, tujuannya untuk mendekatkan nasabah yang satu dengan lainnya, agar mereka bisa bertemu dan saling tukar pikiran dan kerja sama, untuk mengembangkan usahanya masing-masing. “Kita tidak hanya berikan modal tapi kita akan melakukan kegiatan seperti ini, untuk mengawal dan mengembangkan usaha mereka, jadi tidak
lepas tangan,” ujar Eka. Dalam tiga bulan PNM melakukan 6 kali pertemuan dengan nasabah, tapi dikemas dalam bentuk lain, seperti halnya bekerja sama dengan pemerintah untuk pengurusan perizinan usaha, membantu menghadirkan pemateri atau berbagi pengalaman dari nasabah yang lebih dulu sukses, untuk menjelaskan bagaimana mengembangkan
usaha, baik itu perbaikan kemasan dan lainnya agar menarik minat pasar. Lembaga yang pemberi modal pinjaman untuk UMKM ini terus menggenjot untuk meningkatkan pengembangan usaha kecil menengah di Maluku Utara (Malut), agar ada peningkatan ekonomi keluarga. “Di Malut ada 125 nasabah yang aktif untuk PNM unit Ternate. Namun mereka akan membuka satu unit pelayanan di Sofifi agar pelaku usaha yang ada di Halmahera bisa terlayani,” jelasnya. (mg-02/onk/pn)
Jevon Aesthetic Clinic Hadir di Ternate
ISTIMEWA
RESMI BEROPERASI: Walikota Burhan Abdurahman melakukan foto bersama usai peresmian Jevon Aesthetic Clinic
TERNATE - Kebutuhan masyarakat saat ini bukan hanya soal makan dan minum namun juga penampilan dan kesehatan yang prima. Inilah alasan jevon aesthetic clinic melebarkan sayapnya ke kota ternate. Jevon ternate beralamat di Jalan Mangga Dua Raya Nomor
680 samping Chicken Mart, sudah diresmikan Walikota ternate DR. H. Burhan abduraman, SH, MM. Ini merupakan klinik kecantikan pertama yang berizin resmi di Ternate. Jevon sendiri berpusat di Kota Manado didirikan oleh dr. Christian Chandra, dipl. AAAM
tahun 2014. Dokter Christian merupakan dokter dengan segudang prestasi yang sudah diakui, baik nasional dan internasional. Jevon meraih penghargaan Indonesian hospitality award kategori The best health treatment and service excellent of
Dipengaruhi Krisis Ekonomi Terdahulu JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjelaskan kondisi ekonomi yang terjadi saat ini turut dipengaruhi oleh krisis di masa lalu. Menurut dia, di dunia banyak negara yang tidak mampu segera bangkit dari keterpurukan akibat krisis. Namun Indonesia adalah negara yang cepat pulih, meskipun memang tidak secepat Korea Selatan dan
Thailand. “Indonesia ini termasuk negara yang bisa pulih, meskipun tidak paling cepat jika dibandingkan Korea Selatan dan Thailand,” ujar Sri Mulyani, dikutip dari detikfinance. Dia menjelaskan saat krisis ekonomi Indonesia bahkan negatif hingga 13% hal ini karena kondisi keuangan di Indonesia terpuruk. “Guncangan krisis pada 97-98 itu karena ada krisis keuangan
the Year 2018 oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia. Jevon aesthetic clinic sangat mengedepankan keamanan dan efektivitas terapi yang mengacu pada motonya Bring the beauty to everyone. Semua orang berhak tampil indah, cantik, sehat dan percaya diri. Jevon sendiri memiliki medical aesthetic machine yang lengkap seperti Laser, Ipl, Hifu, cauter, radio frequency, oxygeneo dan sebagainya yang sudah mendapatkan izin edar dari Kemenkes bahkan standarisasi FDA approve dari USA. Jevon juga di tunjang dengan tenaga medis yang berkompeten, ahli di bidangnya dan tersertifikasi juga memiliki izin resmi. Ada banyak sekali perawatan di Jevon mulai perawatan jerawat, flek, pelangsingan, pengencangan, anti penuaan, pencerahan kulit, bekas luka, bopeng dan lainlain. Dr. Jevon skin care juga merupakan kosmetik unggulan Jevon aesthetic clinic yang terdaftar di BPOM, jadi aman dan efektif digunakan. Selama Maret ada promo discount sampai dengan 50 persen untuk treatment, dan sampai 15 persen untuk produk. Bagi warga Ternate dan sekitarnya bisa menghubungi nomor 081273120071.(kox)
dan membuat kita (Indonesia) collapse. Negara yang pernah mengalami krisis keuangan biasanya membutuhkan waktu lebih dari 5 tahun untuk pulih,” jelas dia. Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut menambahkan, ekonomi Indonesia kini mampu tumbuh stabil usai bangkit dari keterpurukan krisis. Terbukti, pertumbuhan ekonomi Indonesia mampu stabil di atas angka 5 persen. “Kita pulih dan stabil di atas 5 persen. Meski masih ada beberapa episode yang bikin shock yakni oil boom dan Indonesia kena. Dampak itu relatif, bisa negatif bisa positif, dan ada juga penurunan tajam harga komoditas, kita kena,” tandasnya.(dtc/onk)
KABAR RANTAU
SENIN, 18 MARET 2019
HARIAN
MALUT POST
19
Sehari, Dua Warga Ditikam Terjadi Di Minahasa Utara dan Bitung MANADO—Kasus penganiayaan dengan senjata tajam (sajam) kembali terjadi di Perum CBA Blok W, Mapanget Jaga IX, Minahasa Utara (Minut) Sabtu pukul 22.30 WITA. Belakangan diketahui Pelaku berinisial AR (33), sedangkan korban Julham (23). Keduanya warga Perum CBA. Pelaku berhasil diamankan personel Polsek Dimembe, sesaat usai kejadian. Informasi diperoleh, kasus ini dipicu dendam lama pelaku terhadap korban. Dimana Sekitar dua tahun lalu, keduanya pernah berpesta minuman keras (miras), lalu korban menantang pelaku untuk berkelahi. Penganiayaan tersebut bermula ketika pelaku usai berpesta miras di Perum GPI. Saat sampai di Perum CBA, pelaku melihat ayahnya sedang duduk dengan korban, di depan rumah. Pelaku lalu mengajak korban untuk minum miras
Ilustrasi Penikaman. (Ggl)
namun ditolak. Pelaku langsung menggertak korban, sambil berpura-pura mencabut sajam dari pinggangnya. Sesaat ke-
mudian pelaku pulang dan mengambil sebilah pisau dapur, lalu kembali mendatangi korban. Tanpa basa basi, pelaku langsung
menikamkan pisau ke arah korban dan berhasil ditangkis dengan tangan kiri. Namun ujung pisau sempat kena di tangan kiri dan perut korban, hingga mengalami luka sayatan. Aksi ini dilerai oleh ayah pelaku dan pemilik rumah. Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit AURI untuk mendapatkan perawatan medis. Kapolsek Dimembe AKP Edi Susanto membenarkan adanya kejadian tersebut. “Pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” kuncinya. Nasib nahas juga menimpa Alan Masili (24). Warga Batukota, Lembeh Utara, Bitung ini, menjadi korban penikaman yang dilakukan SM alias Ipul (18), oknum warga Pintukota, Lembeh Utara. Kejadian bermula ketika korban hendak pergi ke Pintukota, untuk ikut melaut temannya. Saat di pertigaan Kampung Baturiri, Batukota, korban berpapasan dengan pelaku, dan keduanya sempat berbin-
Banjir Bandang Terjang Pengusaha Sentani Papua di Palu Gugat Jokowi 87M
BALAROA: Kondisi Perumnas Balaroa pasca dilanda Gempa terekam kamera drone, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah. (Kompas)
Terkait Biaya Bahan Makanan Milik Swalayan dan Toko
PESAWAT: Kapolda Papua Irjen Pol Martuani Sormin saat melihat pesawat yang rusak akibat terkena banjir di Doyo, Kabupaten Jayapura, Minggu (17/3).
JAYAPURA – Kapolda Papua Irjen Pol Martuani Sormin mengatakan, saat ini korban bencana alam yang terjadi di Kota dan Kabupaten Jayapura sudah mencapai 50 orang meninggal dunia. Dari jumlah tersebut, tercatat 38 jenazah korban banjir dari Sentani kini berada di RS Bhayangkara untuk dilakukan identifikasi dan lima jenazah lainnya di RS Youwari. Sedangkan sisanya yakni 7 jenazah merupakan korban tanah longsor yang terjadi di kawasan Ampera, Kota Jayapura. Identifikasi perlu dilakukan untuk memastikan identitas korban sebelum diserahkan ke keluarga, kata Irjen Pol Sormin, seperti dilansir Antara, Minggu (17/3).
Mantan Kadiv Propam Mabes Polri mengatakan, korban banjir bandang yang melanda beberapa wilayah di Kabupaten Jayapura, kemungkinan masih bertambah karena saat ini pencaharian masih terus dilakukan. “Anggota saat ini dikerahkan untuk membantu melakukan pencaharian korban banjir di Kabupaten Jayapura,” kata Irjen Pol Sormin yang mengaku sudah melihat langsung dampak banjir bandang di Sentani. Bahkan, dua pesawat yang terdiri dari satu helikopter dan pesawat berbadan kecil yang ada di hanggar milik perusahaan penerbangan missionaris Adventis mengalami kerusakan akibat banjir, kata Irjen Pol Martuani Sormin. (Antara/Fajar/Lid)
cang-bincang. Pelaku bertanya kepada korban, “Mau ke mana kamu?”. Korban menjawab, “Mau ke Pintukota, ikut melaut”. Pelaku bertanya lagi, “Dengan siapa?”, dan dijawab korban, “Dengan Gerald”. Saat korban mengalihkan pandangan sejenak, tiba-tiba pelaku mencabut sebilah pisau badik dari pinggangnya, dan langsung menikam perut korban. Korban yang kesakitan berusaha melakukan perlawanan dan mencabut gagang pisau yang menancap di perutnya. Setelah pisau tercabut, pelaku langsung melarikan diri. Sedangkan korban dibawa warga sekitar ke RS Angkatan Laut Bitung. Kejadian ini lalu dilaporkan ke Polsek Lembeh Selatan. Kapolsek Lembeh Selatan Iptu RJ Lumandung mengatakan, pelaku berhasil ditangkap beberapa saat usai kejadian. “Pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” tandasnya. (Manadopost/Lid)
dimanfaatkan oleh sejumlah oknum dengan tidak bertanggung jawab. Mereka ternyata bukan hanya mengambil bahan makanan, tetapi menjarah hasil bumi dan menjarah di luar kebutuhan bahan pokok” kata Syahrul dikutip dari laman Kompas (17/3). Syahrul mengatakan pernyataan itu akhirnya memicu eskalasi penjarahan menjadi semakin massif dan meluas. Menurutnya pemerintah lalai atau tidak cepat mengambil tindakan untuk memulihkan keadaan. Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo membantah berita ihwal dibebaskannya masyarakat di Palu, Sulawesi Tengah, mengambil barang di minimarket karena telah ditanggung pembayarannya oleh pemerintah. Diketahui, sebelumnya, beredar berita yang menyatakan diperbolehkannya masyarakat Palu mengambil barang di minimarket pasca gempa dan tsunami di wilayah tersebut. Berita tersebut memuat pernyataan Tjahjo yang disebut
PALU - Sebanyak sembilan pengusaha di Kota Palu, Sulawesi Tengah, melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi), Menkopolhukam, Mendagri, Pemerintah Sulawesi Tengah dan Kepolisan Daerah Sulawesi Tengah. Gugatan yang didaftarkan ke Pengadilan Negeri Palu dengan No.21/ PDT.G/2019/PN.PL berkaitan dengan belum adanya kejelasan dan kepastian kapan penggantian terhadap barang yang dijarah, pasca-gempa bumi yang melanda tiga wilayah di Sulawesi Tengah. Salah satu penasihat hukum sembilan pengusaha, Syahrul mengatakan, gugatan kliennya itu dilayangkan ke Pengadilan Negeri Palu pada Jumat (8/3/2019) lalu. Syahrul mengatakan, awalnya ada pernyataan yang dikeluarkan oleh Mendagri, yang membolehkan mengambil bahan makanan di sejumlah swalayan di Palu karena kondisi darurat usai gempa. “Pernyataan itu akhirnya
menyatakan masyarakat boleh mengambil barang di minimarket karena telah ditanggung pemerintah. Tjahjo menjelaskan, saat meninjau korban gempa dan tsunami di rumah sakit, ia melihat masyarakat saat itu membutuhkan bantuan makanan dan minuman. Namun, saat itu, lanjut Tjahjo, hampir semua toko tutup dan listrik padam. “Dalam rapat saya minta pemda fasilitasi beli minuman, makanan, di toko yang jual. Berikan dulu kepada pengungsi dan yang dirawat di rumah sakit. Cari yang punya toko, dibeli dulu dan saya minta pengawalan Satpol PP dan Polri kemudian bagikan makanan tersebut,” lanjut Tjahjo. “Karena darurat listrik mati dan bantuan baru masuk malam dari daerah tetangga. Kondisi darurat. Makanan, minuman belum masuk. Dan saya minta langsung ke gubernur. Beli minuman dari toko yang tutup. Uang gotong royong. Kemendagri ikut beli juga,” lanjut Tjahjo.(Kompas/Lid)
SELEBRITA Komentar Netizen Soal Pemeran Warkop DKI Reborn FILM Warkop DKI Reborn.(Ggl)
BAND Slank.(Ggl)
JAKARTA - Pemeran dan sutradara baru film “Warkop DKI Reborn” telah diumumkan pada akhir pekan kemarin. Aliando Syarief didapuk untuk memainkan peran sebagai Dono, Adipati Dolken sebagai Kasino, dan Randy Danistha yang juga pemain keyboard band Nidji sebagai Indro. Pengumuman itu disertai dengan perilisan cuplikan perkenalan para aktor lewat adegan yang mengikuti film Warkop DKI ‘Sama Juga Bohong’ kala tiga aktor berada dalam kelas perkuliahan. Menanggapi deretan nama baru dan cuplikan dari proyek produksi ulang Warkop DKI, netizen pun ikut meramaikan dunia maya dengan ragam komentar. “Baru liat Warkop DKI reborn yang baru, bisa dibilang cuma Aliando yang berhasil memerankan Dono. Adipati dan satunya siapa itu ya begitu lah,” tulis akun @gennasatria Baru liat warkop dki reborn yang baru, bisa dibilang cuma Aliando yang berhasil memerankan dono. Adipati dan satunya siapa itu ya begitu lah. “Aduh aku liat Adipati Dolken di Warkop DKI Reborn Reborn bukan kaya ngeliat Kasino tapi kayak Adipati lagi kecapean kebanyakan syuting. Leren sek tho mas. :’)” ujar akun @amwidyou “Dodot [Adipati] jadi Kasino di Warkop DKI reborn 3&4 make me
shook,” tambah lainnya. “Baru liat teaser-nya Warkop DKI Reborn, nyatanya Aliando tidak semeragukan yang ku pikir, adegan tengsinnya di situ terbaik sih Dono banget, Randy juga lumayan buat jadi Indro, cuma belum dapet Kasino di Adipati. Semoga aja bisa melebihi ekspektasi nanti pas film jadi,” tulis akun @siklusirkus. “Geli banget sih nonton teaser #WarkopDKIReborn. Buat apa sih nge-remake lawakan Warkop DKI? Jadinya lucu kagak, cringe iya. @ FalconPictures_ better leave them alone,” ujar @damiandreas. Berdasarkan keterangan, film ini akan menjadi kelanjutan dari Warkop DKI Reborn yang sebelumnya dibintangi Abimana Aryasatya sebagai Dono, Vino G. Bastian sebagai Kasino, dan Tora Sudiro sebagai Indro. Saat itu film yang digarap Anggy Umbara dibuat dalam dua bagian dan kedua film tersebut berhasil masuk dalam daftar lima film terlaris Indonesia sepanjang masa. Pada kelanjutannya, film itu bakal diarahkan oleh Rako Prijanto, sutradara di balik film “Teman tapi Menikah,” “3 Nafas Likas,” “Ungu Violet,” serta “Bangkit!”. Di bawah arahan Rako film ini akan dibuat dalam dua bagian menjadi Warkop DKI Reborn Part 3 dan Part 4. Film itu dijadwalkan rilis pada tahun ini. (CnnIndonesia/Lid)
Slank Disebut
Makan Duit Rakyat JAKARTA - Grup band Slank mendadak ramai diperbincangkan publik di dunia maya. Hal ini bermula dari munculnya tagar #SlankMakanDuitRakyat yang menjadi salah satu trending topic di platform Twitter. Grup band yang digawangi oleh Bimbim, Kaka, Ivan, Ridho, dan Abdee ini manggung dalam acara Apel Kebangsaan ‘Kita Merah Putih’ yang diselenggarakan di Semarang, Jawa Tengah Minggu (17/3). Kekesalan publik memuncak karena acara tersebut kabarnya menghabiskan dana sebesar Rp18 miliar dari kucuran dana APBD Jateng. Banyak pihak merasa kecewa pada keputusan Slank yang ikut meramaikan acara tersebut. Padahal selama ini Bimbim CS dikenal sangat peduli dengan rakyat kecil. “Jika tetap grup band Slank masih tetap ikut acara apel yang diselenggarakan dengan biaya APBD, ke depan enggak usah kelean pura-pura lagi peduli terhadap rakyat kecil!” tulis akun @RajaPurwa.
Selain itu ada juga akun yang mengunggah foto album-album Slank koleksinya. Ia menawarkan album tersebut kepada warganet karena kecewa dengan sikap sang idola. “Jual murah saja. Minat DM ya,” kata @friskanab tak lupa menyertakan tagar #SlankMakanDuitRakyat. Acara Apel Kebangsaan ‘Kita Merah Putih’ akan digelar di Lapangan Pancasila Simpang Lima, Semarang, pada Minggu (16/3). Apel ini dikritik karena mendapat kucuran dana APBD Rp18 miliar. Sejumlah tokoh dijadwalkan hadir dari mulai Panglima TNI Jenderal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, KH Maimun Zubair hingga ulama asal Pekalongan Habib Luthfi. Selain Slank, sejumlah musisi seperti Armada, Letto, Virzha, serta penyanyi dangdut Nella Kharisma dijadwalkan akan hadir juga untuk menghibur di acara tersebut. Slank sendiri pada Minggu (17/3) tetap memeriahkan panggung utama Apel Kebangsaan Kita Merah Putih di
Simpang Lima Semarang. Kaka juga menarik Gubernur dan wakil Gubernur Jateng bernyanyi bersama. Bendera-bendera Slank langsung berkibar dan Kaka Cs mengajak para fansnya bernyanyi lagu-lagu lawas dan baru mereka. Slank juga mengajak penggemar melawan hoax terutama di media sosial. “Buat yang jempolnya nggak pernah disekolahin, yang selalu sebarkan kebencian, sebarkan hoax, kasih energi negatif ke kita. Hey Semarang, jangan diladenin, jangan diladenin. Rame-rame kita blok, blok rame rame, sebelum blok hastag-in dulu, Pala Loe Peyang,” kata drumer Slank, Bimbim sebelum menyanyikan lagu Pala Loe Peyang. Usia menanyikan beberapa lagu, Kaka mengundang Gubernur Ganjar Pranowo dan wakilnya Taj Yasin ke panggung. Mereka pun bernyanyi lagi Ku Tak Bisa. Yang mengagetkan ternyata Taj Yasin cukup lantang menyanyikan lagu itu saat masuk reff.”Wah kiai metal ini,” ungkap Ganjar kaget. Penampilan Slank membuat penonton heboh, beberapa lemas karena berdesakan sehingga dievakuasi oleh tim di pinggir panggung. Kaka dan Bimbim juga sempat menegur fans yang membawa bendera terlalu besar dan menutupi penonton lainnya. “Podo-podo gratise, podo-podo berbagi. Jangan egois, katanya plur,” ujar Kaka. Ganjar juga sempat menyampaikan pesan melawan hoax. Ia berharap Apel Kebangsaan yang digelar Pemprov Jateng itu bisa mengingatkan agar selalu kroscek dan tabayun. “Gunakan akal sehat kita gunakan pikiran kita. Gunakan kejernihan hati kita. Ingat mulutmu harimaumu, jarimu bisa jadi harimaumu. Mari kita jaga apapun perbedaannya kita mesti harus bersatu. Ini yang kita mau apel Kebangsaan ini untuk mengingatkan kita semua Republik ini lahir karena berdarah-darah mari kita jaga, jangan sampai terpecah karena fitnah,” pungkas Ganjar. (Okz/Dtk/Lid)
WAKIL RA KYAT
SENIN, 18 MARET 2019
20
Menteri Luhut: Survei BPN tak Pengaruh Yakin Jokowi-Ma’ruf Masih Unggul Editor : Ika Fuji Rahayu Peliput : Rusdi Abdurahman TERNATE – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan menanggapi datar hasil survei internal Badan Pemenangan Nasional (BPN) Calon Presiden-Wakil Presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Survei yang memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 02 itu tak membuat Luhut khawatir. Dia yakin, elektabilitas capres petahana Joko Widodo dan wakilnya Ma’ruf Amin masih lebih baik dari pesaingnya. Dalam konferensi pers di Hotel Grand Dafam Bela Ternate, Sabtu (16/3), Luhut mengatakan pihaknya masih yakin elektabilitas Jokowi-Ma’ruf lebih tinggi. Menurut dia, hasil survei BPN bertolak belakang dengan hasil kebanyakan lembaga survei. Karena itu, dia menyatakan survei BPN hanya sebatas klaim. “Sehari dua akan ada hasil survei Saiful Mujani, hasil survei LSI Denny JA, (dimana) elektabilitas Jokowi-Maruf unggul 58 persen,” terangnya. Luhut juga menyatakan hasil survei BPN tidak akan mempengaruhi keyakinan keunggulan elektabilitas pasangan Jokowi-Maruf. Sebab survei internal Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-
Ma’ruf juga mengunggulkan pasangan tersebut. “Hasil survei internal kita juga menunjukkan pasangan Jokowi-Ma’ruf unggul. Sehingga tidak masalah dan kami yakin akan menang,” tukasnya. Sebelumnya, BPN menyatakan hasil survei internal mereka mendapatkan hasil 54 persen untuk keunggulan Prabowo-Sandi. Jokowi-Ma’ruf, di sisi lain, hanya mendapat 40 persen suara. Juru Bicara BPN, Viva Yoga Mauladi menyatakan hasil survei internalnya berbeda dengan lembaga lain lantaran jumlah responden dan metodenya juga berbeda. Viva menyatakan, responden di survei internal BPN mencapai 32.460 orang. Sementara jumlah responden dalam survei lembaga lain tidak sebanyak itu. Selain itu, kata Viva, lembaga survei pada umumnya melakukan survei secara nasional. Makin Melebar Sementara itu, Hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menunjukkan gap elektabilitas antara Jokowi-Ma’ruf dan Prabowo-Sandi semakin melebar. “Jarak perolehan suara antara pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin dan Prabowo-Sandiaga Uno dalam pertarungan pemilihan Presiden 2019-2024 semakin melebar hingga melampaui 25 persen,” kata Direktur SMRC Djayadi Hanan di Jakarta, Minggu (17/3) dikutip dari Antara. Dalam survei terhadap 2.820 responden pada Februari-Maret 2019, dengan margin of error plus minus 2 persen itu, elektabili-
Luhut B Panjaitan
tas Jokowi-Ma’ruf sebesar 57,6 persen sementara Prabowo-Sandiaga Uno 31,8 persen. “Bila pemilihan presiden dilakukan pada pertengahan Maret ini, hampir pasti Jokowi-Mar’ruf terpilih sebagai pasangan presiden-wakil presiden,” ujar Djayadi. Dyayadi mengatakan perolehan suara JokowiMa’ruf itu meningkat dari hasil survei Januari lalu. Kala itu, responden yang mendukung Jokowi-Ma’ruf sebesar 54,9 persen, dan PrabowoSandiaga 32,1 persen, atau dengan margin 22,8 persen. Djayadi menilai kenaikan dukungan bagi Jokowi-Ma’ruf disebabkan berbagai hal, antara lain optimisme masyarakat atas kondisi ekonomi, kemampuan Jokowi memimpin Indonesia, penilaian masyarakat mengenai debat Pilpres, serta
ketidakpercayaan masyarakat terhadap berbagai berita bohong dan fitnah yang menyudutkan Jokowi. “Dalam survei ini, SMRC menemukan bahwa 71 persen responden mengaku sangat atau cukup puas dengan kinerja Presiden Jokowi. Sebanyak 66 persen responden percaya Jokowi mampu memimpin bangsa,” kata Djayadi. Survei juga merekam kepuasan responden atas kebijakan pemerintah dalam sektor-sektor sosial, ekonomi dan keamanan seperti kesehatan, penanggulangan narkoba, ancaman teroris, hingga pembangunan infrastruktur dan pengendalian nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. “Yang masih kurang positif adalah evaluasi atas kebutuhan pokok. Namun dalam hal ini trennya menunjukkan perubahan dari survei sebelumnya,” ujar Djayadi. Lebih jauh terkait penyelenggaraan debat pilpres, kata Djayadi, publik menilai Jokowi lebih baik dari Prabowo. “Lebih dari 61 persen menganggap Jokowi lebih baik di debat kedua, sementara hanya 29 persen yang menilai Prabowo lebih baik,” katanya. Sebelumnya, survei PolMark Indonesia pada Oktober 2018 sampai Februari 2019 menunjukkan bahwa elektabilitas Jokowi-Ma’ruf mencapai 40,4 persen, sementara Prabowo-Sandiaga 25,8 persen. CEO sekaligus Founder PolMark Eep Saefulloh Fatah menyebut posisi Jokowi-Ma’ruf belum benar-benar aman karena belum melampaui angka 50 persen.(udy/kmps/cnn/kai)
Jokowi Beri Arahan pada Kada dan Pimpinan DPRD
(CNN Indonesia/Feri Agus Setyawan
ARAHAN: Presiden Jokowi memberi pengarahan kepada para kepala daerah dan pimpinan DPRD secara tertutup.
JAKARTA - Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo memberi arahan pada ratusan perwakilan tim kampanye daerah dalam rapat konsolidasi H-30 Pilpres 2019 di Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu (17/3). Sejumlah ketua umum partai politik pengusung JokowiMa’ruf juga terlihat hadir yakni Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum Nasdem Surya Paloh, Ketum Hanura Oesman Sapta Oedang, dan Ketum PKPI Diaz Hendropriyono. Namun demikian, arahan Jokowi kepada para
kepala daerah itu diberikan secara tertutup tanpa peliputan awak media. Rapat konsolidasi yang diikuti kepala daerah dan pimpinan DPRD ini sebelumnya juga membahas strategi pemenangan jelang waktu kampanye terbuka yang semakin dekat. Dalam proses kampanye itu, peran kepala daerah dinilai sangat penting membantu pemenangan Jokowi-Ma’ruf. Seluruh daerah di Indonesia diklaim menjadi fokus pemenangan Jokowi-Ma’ruf. Di antaranya termasuk Jawa Barat yang selama ini dikenal sebagai kandang Prabowo. (cnn/kai)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
CNN Indonesia/Safir Makki
Apel Kebangsaan, Ganjar Disebut Kurang Akal Sehat JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menekankan kerukunan dalam orasi di Apel Kebangsaan di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (17/3). Ia juga menyoroti maraknya fitnah, hoaks dan perpecahan hanya karena perbedaan pilihan di Pemilu. Dalam orasinya itu, Ganjar mengawali dengan mengutip pernyataan tokoh bangsa. “Saya mengutip pernyataan salah satu tokoh besar,” kata Ganjar seperti di kutip dari video yang diunggah akun twiiter Pemerintah Provinsi Jawa Tengah @provjateng. “Saya minta segenap rakyat Indonesia pada saat sekarang ini bersatu padu bulat berdiri di belakang pemimpin sekali lagi bersatu pada segala golongan segenap lapisan masyarakat seluruh bangsa. Bersatu padu di belakang pemimpin jangan kita menjadi kacau bekerja tidak tentu arah, hanya tuduh menuduh dan salah menyalahkan,” demikian Ganjar mengutip pernyataan tokoh besar tersebut. Pernyataan itu, kata Ganjar, adalah pernyataan Sukarno setelah diangkat menjadi Presiden pertama RI pada 18 Agustus 1945. “Dari pidato itu kita perlu pahami bahwa sejak mulai republik ini berdiri, ancaman terbesar bagi kita sejatinya bukan dari luar,” kata Ganjar.Ancaman terbesar menurutnya adalah pertikaian antarwarga negara sendiri. “Bung Karno sudah mengingatkan, janganlah menjadi kacau, bekerja tak tentu arah, hanya tuduh menuduh dan saling menyalahkan,” katanya. Bung Karno saat itu meminta seluruh warga untuk bersatu padu, bulat, bekerja bersama-sama dalam suasana kebangsaan yang erat kokoh bulat dan mutlak,” katanya. Namun
yang terjadi saat ini menurut Ganjar seperti sebaliknya. Fitnah merajalela, hoaks tumbuh tak terhitung yang menurutnya bagai pasir di padang gurun. Saling tuduh dan memaki, pertengkaran dan saling serang bukan hanya terjadi di media sosial, tapi juga dalam kehidupan sehari-hari. “Mulai dari obrolan warung kopi sampe rapat resmi. Mulai dari diskusi orang sekolahan sampe forum keagamaan. Mulai dari jalanan hingga meja makan,” ujar Ganjar. Hal ini menurutnya tak bisa dibiarkan. Fitnah, hoaks, intoleransi, disintegrasi bangsa, termasuk aksi-aksi teror menurutnya juga tak bisa dibiarkan. “Berkata tidak, mengecam, melawan, tidak lah cukup. Apalagi sekadar nge-twit, nge-like dan main tagar di media sosial. Percuma, tanpa aksi nyata tanpa diwujudkan dalam kehidupan kita sehari-hari,” katanya. Yang bisa dilakukan menurut Ganjar sederhana yakni dengan menjaga lisan dan jari serta dewasa berdemokrasi. Selain itu budayakan bertanya saat tidak tahu serta rajin meminta klarifikasi. Padahal, kata Ganjar, seperti apa yang disampaikan Chairil Anwar dalam puisi Aku, “Kita mau hidup seribu tahun lagi” dan apa yang pernah disampaikan Bung Karno bahwa “Republik Indonesia harus abadi”. Ganjar menegaskan bahwa yang mengingat kita selama ini adalah perbedaan. “Perbedaan adalah sunatullah, Bhineka Tunggal Ikan jadi pegangan kita semua,” katanya.Ganjar mengajak semua untuk merekatkan barisan karena kita adalah merah putih dan kita adalah Indonesia. Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menyebut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pemimpin yang tak punya akal sehat. Kritik pedas itu dilontarkan setelah Ganjar kukuh menggelar Apel Kebangsaan di Lapangan Pancasila Simpang Lima, Semarang, Minggu (17/3), yang menghabiskan biaya sekitar Rp 18 miliar. Sementara itu politikus Partai Demokrat, Andi Arief menyatakan Apel Kebangsaan tak akan menjadi persoalan bila tak menggunakan uang rakyat. “Uang 18 milyar itu mungkin saja bisa beli mobil camry banyak. Soal harga camry tanya aja Profesor itu. Tapi ini bukan soal camry, ini soal uang rakyat dalam APBD,” ujar Andi. Di tengah kritik itu Ganjar menyatakan pengadaan anggaran acara sudah sesuai prosedur yang berlaku. “Kami sangat transparan, maka siapapun bisa melihat. Soal tidak sepakat dengan jumlah ‘monggo’, tapi kami harus menghadirkan seluruh masyarakat di Jawa Tengah,” kata Ganjar di Semarang, Jumat (15/3) malam, dikutip Antara.(cnn/kai)